Senin, 28 Agustus 2017

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Jadwal SEA Games 2017, Kans Indonesia Rebut Medali

Posted: 28 Aug 2017 10:05 PM PDT

Indonesia berpeluang menambah pundi-pundi medali emas di SEA Games 2017, hari ini, Selasa (29/8/2017). Beberapa cabang unggulan Merah Putih dipertandingkan, seperti angkat berat putra, bulu tangkis dan pencak silat di kelas tanding putri.

Atlet angkat besi Indonesia Deni bermain di nomor 69 kg. Sementara cabor langganan emas, pencak silat, menurunkan Wewey Wita.

Dari cabor bulutangkis, Jonatan Christie akan bertanding di final nomor tunggal putra. Dia mengemban tanggung jawab terakhir untuk menyumbang medali emas.

Jika Jonatan berhasil, dia akan mengurangi kekecewaan PBSI (Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia) pada sektor gandaputra. Sebab tim bulutangkis Indonesia sudah dipastikan tak mampu memenuhi target menyabet medali emas SEA Games 2017 dari nomor tersebut setelah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto terhenti di semifinal.

Hingga ini Indonesia sendiri masih bertahan di urutan kelima klasemen SEA Games 2017. Kontingen Merah Putih sudah meraih 33 emas, 54 perak, dan 64 perunggu. Sayang, Indonesia masih tertinggal jauh dari Singapura yang duduk di urutan keempat.

Saksikan vidio menarik berikut ini.

Berikut jadwal pertandingan kontingen Indonesia hari ini.

08.00 - 08.40 WIB: Final Ski Air & Wakeboard Slalom Putri
08.45 - 09.25 WIB: Final Ski Air & Wakeboard Slalom Putra
09.30 s/d 16.30 WIB: Final Perahu Layar Optimist U16 Putra
09.30 - 16.30 WIB: Final Perahu Layar Laser Radial Putra
09.30 - 16.30 WIB: Final Perahu Layar Laser Standard Putra
09.30 - 16.30 WIB: Final Perahu Layar Laser Radial Putri (Sujatmiko)
10.00 - 10.30 WIB: Final Pencak Silat Tanding Kelas B Putri
10.00 - 11.30 WIB: Final Angkat Besi 69 kg Putra
10.15 - 10.50 WIB: Final Ski Air & Wakeboard Jump Putri
11.00 - 12.30 WIB: Final Ski Air & Wakeboard Jump Putra
12.00 - 12.30 WIB: Final Pencak Silat Tanding Kelas A Putra
13.00 - 13.40 WIB: Final Ski Air & Wakeboard Trick Putri
13.18 - 13.30 WIB: Final Balap Sepeda 500 m Time Trial Putri
13.30 - 13.50 WIB: Final A & Final B Skating Es Putra-Putri
13.30 - 14.30 WIB: Final Bulutangkis Tunggal Putra
13.34 - 14.00 WIB: Final Balap Sepeda 1 km Time Trial Putra
13.45 - 14.15 WIB: Final Ski Air & Wakeboard Trick Putra
14.00 - 14.30 WIB: Final Pencak Silat Tanding Kelas E Putri
14.00 - 15.00 WIB: Final Taekwondo Kyorugi 63 kg Putra
15.00 - 16.30 WIB: Final Angkat Besi 77 kg Putra
16.00 - 16.30 WIB: Final Pencak Silat Beregu Putri
16.00 - 16.45 WIB: Final Renang Lompat Indah Sinkronisasi Papan 3 m Putri
16.30 - 17.00 WIB: Final Pencak Silat Perseorangan Putri
17.15 - 18.00 WIB: Final Renang Lompat Indah Sinkronisasi Papan 3 m Putra
18.30 - 19.15 WIB: Final Renang Lompat Indah Sinkronisasi Menara 10 m Ganda Campuran
19.18 - 19.24 WIB: Final Balap Sepeda Beregu Pursuit Putra
19.39 - 19.45 WIB: Final Balap Sepeda Keirin Putri
19.51 - 19.57 WIB: Final Balap Sepeda Keirin Putra

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Usia Makin Tua, Begini Harapan Sarwendah

Posted: 28 Aug 2017 10:05 PM PDT

Sarwendah tengah berbahagia. Selasa (29/8/2017) hari ini, usianya bertambah menjadi 28 tahun.

Sadar usianya tak lagi muda, istri persenter dan komedian Ruben Onsu ini pun mencanangkan doa dan harapan di umur yang baru. Ia berharap, hidupnya terus memberi manfaat bagi keluarga dan orang lain.

"Yang pasti diumur yang baru selain tambah tua, penginnya semuanya tambah lancar, bisnisnya lancar, diberikan kesehatan, bisa jadi berkah buat orang terdekat," harap Sarwendah saat ditemui di bilangan Pejaten, Jakarta Selatan.

Di usia barunya, Sarwendah sudah merasa hidupnya sempurna dengan kehadiran sang suami, Ruben Onsu dan putri semata wayangnya, Thalia.

Lantas, masih adakah keinginan Sarwendah yang belum terwujud?

"Aku sama Ruben punya cita-cita untuk bikin sekolah Mandarin. Cuma untuk sekarang belum bisa direalisasikan karena ngurus sekolah kan banyak yang disiapin. Mudah-mudahan ke depannya diberi kesempatan," Sarwendah mengungkapkan.

 

 

 

 

 

 

 

Simak video menarik berikut ini :

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kabar Mengejutkan soal Kim Jong-un di Tengah Geger Misil Korut

Posted: 28 Aug 2017 10:03 PM PDT

Beberapa saat sebelum pukul 06.00 waktu Jepang, Selasa 29 Agustus 2017, Korea Utara menembakkan misil balistik yang melewati langit Jepang.

Rudal itu pecah menjadi tiga bagian di udara. Pecahannya kemudian mendarat sekitar 730 mil di lepas pantai Tanjung Erimo, Hokkaido, pada pukul 06.12, Selasa 29 Agustus 2017.

Meski sudah empat kali dilewati misil Pyongyang, Tokyo menyebut, insiden kali ini sebagai 'ancaman serius'. Sirene meraung dari televisi dan media sosial, memperingatkan penduduk yang tinggal di prefektur utara untuk mencari lokasi berlindung yang aman.

"Tindakan sembrono Korea Utara, adalah ancaman serius dan belum pernah terjadi sebelumnya bagi negara kita," kata Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe.

Warga Korea Selatan menonton berita TV yang melaporkan peluncuran rudal Korea Utara di Stasiun Kereta Seoul, Selasa (29/8). Korut menembakkan satu rudal balistik melewati pulau Hokaido sebelum akhirnya jatuh di Samudera Pasifik. (AP/Ahn Young-joon)

Di tengah geger peluncuran rudal Korut, muncul kabar mengejutkan tentang Kim Jong-un.

Badan intelijen Korea Selatan, National Intelligence Service (NIS) mengungkapkan, diktator Kim Jong-un baru saja mendapatkan anak ketiga.

Seperti dikabarkan media Korut, Chosun Ilbo, Selasa (29/8/2017), hal tersebut terungkap dalam briefing atau rapat dengar pendapat NIS dengan Komisi Intelijen parlemen, Senin 28 Agustus 2017.

Rapat tersebut digelar sehari sebelum peningkatan eskalasi di Semenanjung Korea menyusul peluncuran rudal Korut hari ini. Namun kabarnya baru mengemuka belakangan.

Istri Kim Jong-un, Ri Sol-ju sempat menghilang dari pandangan publik sekitar 9 bulan tahun 2016 lalu.

Kim dan Ri menikah pada 2009. Anak pertama mereka dilaporkan lahir pada musim panas 2010, sementara yang kedua pada Januari 2013.

Kim Jong-un menutup rapat-rapat informasi soal keluarganya.

Namun, menurut mantan pebasket NBA, Dennis Rodman, yang berteman baik dengan Kim Jong-un, anak kedua pasangan nomor satu di Korut itu berjenis kelamin perempuan.

Dennis Rodman foto diambil pada 8 Januari 2014 dan diterbitkan oleh  Korean Central News Agency (KCNA) January 9, 2014 . Keduanya menonton pertandingan basket di Pyongyang (AFP/KCNA)

Sementara, jenis kelamin kedua anak lainnya tidak diketahui.

Seperti dikutip dari Business Insider, belum jelas apakah sang diktator telah memiliki anak laki-laki yang akan meneruskan takhta Dinasti Kim.

Kim Jong-un adalah generasi ketiga di garis keluarga Kim yang berkuasa di Korut -- sejak kakeknya, Kim Il-sung mendirikan negara itu pada 1948 dan memerintahkan invasi ke Korsel pada 1950, yang memicu Perang Korea. 

Kim Jong-un mewarisi takhta Korut setelah kematian ayahnya, Kim Jong-il pada 2011. Kala itu, usianya baru 27 tahun.

Ia melangkahi dua kakaknya dan diumumkan sebagai putra mahkota Dinasti Kim 15 bulan sebelum berpulangnya Sang 'Dear Leader'.

Pada Selasa 20 Desember 2011, Kim Jong-un tampil di televisi pemerintah, dengan wajah berlinang air mata, di depan peti kaca yang menyimpan jasad ayahnya, di Kumsusan Meorial Palace di Pyongyang. Ia satu-satunya orang muda di antara orang-orang dekat ayahnya yang berusia 60-an, 70-an, bahkan 80-an.

Kim Jong-un juga menangis di depan jasad ayahnya, Kim Jong-il (Reuters)

Meski diragukan dunia, namun media Korea Utara kala itu menunjukkan loyalitas mereka terhadap jenderal bintang empat termuda di muka bumi itu.

Oleh media Korut, Kim Jong-un dijuluki sebagai penerus yang hebat.

Awalnya, banyak yang meragukan kemampuannya memimpin. Tak sedikit mempertanyakan kekuatan yang dimiliki pria yang model rambutnya sedang digandrungi kawula muda Korut ini.

Sebab, berbeda dengan sang ayah yang 'magang' 20 tahun di samping Kim Il-sung--pendiri Korea Utara yang meninggal tahun 1994, Kim Jong-un bisa dikatakan sebagai pemimpin karbitan.

Seperti dimuat Washington Post, para ahli memperkirakan, pemimpin muda itu memerlukan otak, juga otot para sekutu ayahnya--sebelum resmi mengambil alih kekuasaan.

Saat menunjuk putra mahkotanya, "Kim Jong-il dalam keadaan panik, mengejar waktu," kata Jonathan Pollack, ahli Korea Utara dari Brookings Institution, Washington. "Dan ia kalah."

Para analis mengatakan, ada dua orang kepercayaan keluarga yang bakal menjadi pelindung utama Kim Jong-un: bibi dari pihak ayah, Kim Kyong Hui dan suaminya, Jang Song Thaek. Keduanya dianggap memiliki pengaruh dan aliansi yang kuat.

Paman Kim Jong-un, Jang Song Thaek dieksekusi tahun 2013 karena tuduhan makar kepada Kim Jong-un (AP)

Namun, sang pemimpin muda menjelma jadi diktator yang mengerikan. Di dalam negeri, ia rajin mengeksekusi lawan-lawan politiknya. Tak terkecuali bekas mentornya yang juga pamannya sendiri, Jang Song Thaek. Sementara, nasib sang bibi hingga kini misterius.

Sementara, kepada dunia luar, ia mengancam negeri-negeri tetangga, bahkan Amerika Serikat, dengan pengembangan rudal balistik dan senjata nuklir.

 

Saksikan video berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bidik Pengendara Ngebut, Surabaya Siap Terapkan Tilang Online

Posted: 28 Aug 2017 10:01 PM PDT

Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya, Jawa Timur, segera memunculkan terobosan baru untuk mengajak masyarakat Kota Pahlawan agar lebih tertib berlalu lintas. Inovasi ini dimaksudkan mengurangi pelanggaran lalu lintas (lantas) di jalan raya, utamanya karena melebihi batas kecepatan. Serta, agar tidak ada lagi penyalahgunaan fungsi pedestrian di Kota Surabaya.

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini mengatakan, inovasi yang bersinergi dengan Polrestabes Surabaya, kejaksaan, dan pengadilan negeri setempat itu siap diperkenalkan kepada masyarakat.

"Ini infrasruktur sistemnya sudah siap, sudah jadi. Tinggal tunggu launching-nya," ucap Risma, beberapa hari lalu.

Menurut dia, nantinya akan ada sistem kamera yang ditempatkan di beberapa titik. Sistem ini akan mampu membaca terjadinya pelanggaran lalu lintas, utamanya pelanggaran karena melebihi batas kecepatan.

Yang dimaksud dengan kemampuan membaca tersebut, yakni pelat kendaraan si pelanggar yang melebihi batas kecepatan tersebut, akan bisa diketahui. Dengan demikian, bisa dilacak domisilinya.

"Kita bisa foto yang melanggar. Nomor pelat kendaraannya berapa. Dan pelanggarnya bisa kena tilang online. Ke depan akan seperti itu," katanya.

Penerapan sistem ini agar perilaku berkendara di jalan raya, lebih tertib. Sebab, selama ini, beberapa kecelakaan yang memunculkan korban, acapkali terjadi.

Penyebabnya, menurut Wali Kota Surabaya yang akrab disapa Risma ini, pengendara melajukan kendaraannya dengan kecepatan tinggi karena merasa jalannya lebar dan juga sepi. Bahkan, tidak jarang terjadi kecelakaan tunggal karena ketidakmampuan pengendara menguasai kendaraan yang melaju tinggi.



Dinas Perhubungan Kota Surabaya mengujicobakan kamera untuk memantau pelanggaran lalu lintas dalam penerapan e-Police dan tilang online. (Foto: Facebook/Dishub Surabaya)

Risma pun mengimbau agar warga Surabaya bisa lebih waspada bisa berkendara di jalan dan juga peduli terhadap keselamatan orang lain. "Saya minta ke warga Surabaya, kalau semisal di dalam kota batas kecepatannya 40 km/jam, ya diikuti. Meski jalannya lebar dan mungkin saat sepi," katanya.

Ia menyampaikan pula, pembangunan jalan-jalan di Surabaya yang lebar seperti halnya di Frontage Road (FR) sisi barat Jalan Ahmad Yani, dikarenakan memang untuk mengantisipasi dinamika zaman yang terjadi pada beberapa puluh tahun mendatang, bukan sekadar untuk 10-20 tahun ke depan.

Termasuk juga pembangunan pedestrian yang lebar di berbagai sudut kota. Pedestrian lebar itu tidak hanya berfungsi untuk estetika kota, tapi juga agar warga nyaman ketika berjalan kaki.

Masalahnya, kini ada cukup banyak pelanggaran yang terjadi di pedestrian di Surabaya. Imbasnya, selain bisa merusak jalur trotoar, juga bisa membahayakan keselamatan pengguna pedestrian.

Risma menjelaskan, pedestrian dibuat untuk pejalan kaki. Tetapi, ada yang memfungsikannya untuk parkir kendaraan, dipakai lewat, dan untuk melawan arus. "Padahal apa susahnya naik motor, kan ndak mancal (tidak mengayuh). Lalu, kenapa melanggar?" ujarnya.

Karena itu, penerapan sistem kamera tersebut tidak hanya dipasang di titik jalan. Namun, kamera juga dipasang untuk mengawasi titik pedestrian. Alhasil, pelanggaran yang terjadi di pedestrian akan bisa diketahui dan pelanggarnya juga dapat ditindak.

"Ke depan, pedestrian juga akan dipasangi CCTV. Kalau ada motor naik atau parkir kendaraan, akan terbaca kamera dan bisa ditangkap. Titiknya di mana? Rahasia. Tapi yang jelas, ke depan di seluruh Surabaya," tutur Risma.

Selama ini, Pemkot Surabaya sebenarnya telah melakukan berbagai upaya untuk meminimalkan adanya pelanggaran di pedestrian. Di antaranya dengan membangun besi pembatas agar pengendara motor tidak bisa naik dan menempatkan personel Dinas Perhubungan dan Satpol PP yang menaiki segway untuk mengimbau warga agar tidak memarkir kendaraan di atas pedestrian.

Menurut Wali Kota Surabaya, bila hendak disebut berpendidikan, ada atau tidak petugas yang mengawasi, warga seharusnya tidak melanggar.

"Itu namanya disiplin. Kalau enggak terbiasa disiplin, lalu sekolah di luar negeri dan tertangkap karena melanggar, bagaimana coba?" ujar Risma.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Praktik Kanibalisme Demi Kekayaan Terungkap di Afrika

Posted: 28 Aug 2017 10:01 PM PDT

Atmosfer mistis mencengkeram Desa Shayamoya di Provinsi KwaZulu-Natal, Afrika Selatan, setelah adanya praktik kanibalisme terungkap.

Keluarga seorang perempuan yang hilang sejak Juli 2017, meyakini bahwa anggota keluarganya yang berusia 25 tahun itu merupakan korban kanibalisme.

Tubuh perempuan bernama Zanele Hlatshwayo itu ditemukan membusuk setelah seorang pria yang mengaku sebagai ahli pengobatan tradisional, menyerahkan dirinya ke polisi. Ia mengaku bosan makan daging manusia.

Menurut laporan, awalnya polisi tak menghiraukan pengakuan pria itu. Namun saat ia mengeluarkan potongan tangan dan kaki manusia dari tasnya, polisi langsung menangkapnya.

Dikutip dari BBC, Selasa (29/8/2017), polisi kemudian mengawal pria itu kembali ke rumahnya di provinsi KwaZulu-Natal. Di sana, mereka menemukan delapan telinga manusia di dalam panci.

Diyakini 'santapan' itu akan diberikan ke pelanggannya, di mana daging manusia diyakini dapat membuat seseorang menjadi kaya, berkuasa, dan kebal terhadap ancaman. Sementara itu beberapa bagian tubuh lainnya ditemukan di dalam koper.

Keluarga mengaku sebuah pakaian yang penuh dengan darah dan robekan merupakan milik Hlatshwayo. Namun polisi masih menunggu hasil tes DNA untuk mengonfirmasi korban kanibalisme itu.

Hingga saat ini keluarga Hlatshwayo belum mengubur ibu dari dua anak itu. Namun keluarga telah menggelar doa bersama di rumahnya.

"Kami hanya bisa membayangkan bagaimana dia mengiba agar tetap hidup, ia meninggal dengan cara yang menyakitkan," ujar kakak perempuan Hlatshwayo, Nozipho Ntelele.

"Pakaiannya penuh dengan rumput dan tanah, di mana hal itu adalah indikasi jelas bahwa ia telah berusaha untuk menyelamtakan diri," ujar Ntelele.

 

Dukun yang dijuluki 'Mkhonyovu' itu tinggal di sebuah rumah sewaan di Rensburgdrift dekat Escourt. Ia menyewa rumah itu dari Philani Magubane, di mana saudara laki-lakinya juga ditahan karena diduga berperan sebagai kaki tangan Mkhonyovu.

"Aku terkejut saat mengetahi bahwa adik laki-lakiku jatuh ke dalam bualan dukun itu -- ia menjanjikan kekayaan saat ia miskin sepertiku," ujar Magubane.

Ia mengatakan, salah satu penyewa rumahnya mengeluhkan adanya aroma daging busuk dari tetangga sebelahnya, yakni rumah Mkhonyovu.

"Mkhonyovu baru saja pindah ke rumah tersebut dua bulan lalu. Aku tak tahu bahwa ia menyimpan jasad manusia di sini karena aku tak tinggal di halaman yang sama," kata Magubane.

Magubane meyakini bahwa ia meyakini saudara bersama dengan tiga pemuda lainnya dipikat oleh Mkhonyovu untuk bekerja dengannya.

Diyakini bahwa ia mengirim anak-anak muda itu untuk menggali kuburan tengah malam sehingga bisa membuat mantra sihir yang dikenal secara lokal sebagai 'muti'.

Seorang politisi lokal, Mthembeni Majola, mengadakan pertemuan dengan masyarakat sesaat setelah empat pria pelaku kanbalisme hadir dalam persidangan pertama mereka minggu lalu.

"Sebagian warga terkejut dengan hal itu dan saat ini mereka hidup dalam ketakutan," ujar Majola. Namun ia menambahkan, beberapa orang lainnya tak terkejut dengan hal itu.

"Beberapa mengaku telah berkunjung ke ahli pengobatan tradisional dan secara sadar memakan dasar manusia."

"Tapi yang membuat kita geram di sini adalah, betapa mudah tertipunya orang-orang kita," imbuh Majola.

Bahkan pelanngaran Mkhonoyovu diberi tahu untuk mencuri ternak, di mana ia itu menjanjikan bahwa pelakunya tak dapat terkalahkan, bahkan juga kebal terhadap peluru, sehingga polisi tak dapat menembak mereka.

Phepsile Maseko dari Organsiasi Pengobatan Tradisional Afrika Selatan, telah mengecam dugaan praktik kanibalisme itu.

Ia berkata bahwa Mkhonyovu adalah ahli pengobatan tradisional palsu yang ingin memperkaya dirinya sendiri dan membuat praktik suci menjadi tak terhormat.

"Ritual pengorbanan manusia dan penggunaan bagian tubuh bukan merupakan bagian dari pengobatan tradisional...ini membuat kami sebagai ahli pengobatan tradisional marah karena kami harus terus membela kerja jujur kami," ujar Maseko.

 

Saksikan video berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal SEA Games 2017: Peluang Indonesia Tambah Emas Hari Ini

Posted: 28 Aug 2017 10:00 PM PDT

Kontingen Indonesia berpeluang menambah pundi-pundi medali emasnya di SEA Games 2017 pada hari ini, Selasa (29/8/2017). Beberapa cabang unggulan dipertandingkan, salah satunya adalah angkat berat putra, bulu tangkis dan pencak silat di kelas tanding putri.

Atlet angkat besi Indonesia Deni bermain di nomor 69 kg. Sementara cabor langganan emas, pencak silat, menurunkan Wewey Wita.

Dari cabor bulutangkis, Jonatan Christie akan bertanding di final nomor tunggal putra. Dia mengemban tanggung jawab terakhir untuk menyumbang medali emas.

Jika Jonatan berhasil, dia akan mengurangi kekecewaan PBSI (Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia) pada sektor gandaputra. Sebab tim bulutangkis Indonesia sudah dipastikan tak mampu memenuhi target menyabet medali emas SEA Games 2017 dari nomor tersebut setelah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto terhenti di semifinal.

Hingga ini Indonesia sendiri masih bertahan di urutan kelima klasemen SEA Games 2017. Kontingen Merah Putih sudah meraih 33 emas, 54 perak, dan 64 perunggu. Sayang, Indonesia masih tertinggal jauh dari Singapura yang duduk di urutan keempat.

Saksikan vidio menarik berikut ini.

Berikut jadwal pertandingan kontingen Indonesia hari ini.

08.00 - 08.40 WIB: Final Ski Air & Wakeboard Slalom Putri
08.45 - 09.25 WIB: Final Ski Air & Wakeboard Slalom Putra
09.30 s/d 16.30 WIB: Final Perahu Layar Optimist U16 Putra
09.30 - 16.30 WIB: Final Perahu Layar Laser Radial Putra
09.30 - 16.30 WIB: Final Perahu Layar Laser Standard Putra
09.30 - 16.30 WIB: Final Perahu Layar Laser Radial Putri (Sujatmiko)
10.00 - 10.30 WIB: Final Pencak Silat Tanding Kelas B Putri
10.00 - 11.30 WIB: Final Angkat Besi 69 kg Putra
10.15 - 10.50 WIB: Final Ski Air & Wakeboard Jump Putri
11.00 - 12.30 WIB: Final Ski Air & Wakeboard Jump Putra
12.00 - 12.30 WIB: Final Pencak Silat Tanding Kelas A Putra
13.00 - 13.40 WIB: Final Ski Air & Wakeboard Trick Putri
13.18 - 13.30 WIB: Final Balap Sepeda 500 m Time Trial Putri
13.30 - 13.50 WIB: Final A & Final B Skating Es Putra-Putri
13.30 - 14.30 WIB: Final Bulutangkis Tunggal Putra
13.34 - 14.00 WIB: Final Balap Sepeda 1 km Time Trial Putra
13.45 - 14.15 WIB: Final Ski Air & Wakeboard Trick Putra
14.00 - 14.30 WIB: Final Pencak Silat Tanding Kelas E Putri
14.00 - 15.00 WIB: Final Taekwondo Kyorugi 63 kg Putra
15.00 - 16.30 WIB: Final Angkat Besi 77 kg Putra
16.00 - 16.30 WIB: Final Pencak Silat Beregu Putri
16.00 - 16.45 WIB: Final Renang Lompat Indah Sinkronisasi Papan 3 m Putri
16.30 - 17.00 WIB: Final Pencak Silat Perseorangan Putri
17.15 - 18.00 WIB: Final Renang Lompat Indah Sinkronisasi Papan 3 m Putra
18.30 - 19.15 WIB: Final Renang Lompat Indah Sinkronisasi Menara 10 m Ganda Campuran
19.18 - 19.24 WIB: Final Balap Sepeda Beregu Pursuit Putra
19.39 - 19.45 WIB: Final Balap Sepeda Keirin Putri
19.51 - 19.57 WIB: Final Balap Sepeda Keirin Putra

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Catat, Ini Jadwal Peluncuran iPhone 8

Posted: 28 Aug 2017 10:00 PM PDT

Rumor seputar peluncuran iPhone 8 yang ditunda, memang belum bisa dipastikan kebenarannya. Namun menurut kabar terbaru, peluncuran iPhone generasi anyar tersebut akan tetap dijadwalkan seperti yang sudah-sudah pada tahun sebelumnya.

Ya, menurut informasi yang dilansir BGR pada Selasa (29/8/2017), Apple akan tetap memperkenalkan iPhone 8 pada 12 September 2017.

Jika kabar ini terbukti benar, berarti peluncuran iPhone 8 tinggal menunggu hitungan dua minggu lagi. Tak cuma itu, perusahaan teknologi yang bermarkas di Cupertino, Amerika Serikat ini juga akan memamerkan dua seri iPhone terbaru lain, yakni iPhone 7s dan 7s Plus.

Teka-teki soal spesifikasi yang akan diusung iPhone 8 pun sepertinya bukan lagi jadi rahasia. Pasalnya, bocoran dapur pacu iPhone 8 sudah beredar luas di ranah maya. Yang paling santer terdengar, iPhone 8 bakal mengusung layar tanpa bezel dengan resolusi OLED.

Ia juga akan memiliki bodi bermaterial kaca dan fitur Wireless Charging. Tak cuma itu, perubahan mencolok lain datang dari kapasitas memori internal yang akan hadir dalam tiga varian, yaitu 64GB, 256GB, dan 512GB. Ketiganya akan dilengkapi dengan RAM 3GB dan chip anyar Apple A11.

Sebelumnya diwartakan, jadwal peluncuran iPhone 8 justru diundur hingga 2018. Sementara, waktu peluncuran iPhone 7s an 7s Plus akan tetap berlangsung pada September 2017.

Menurut keterangan laman DigiTimes, alasan penundaan tak lain disebabkan sejumlah isu teknis dalam produksi iPhone 8. Masalah terbesarnya berasal dari isu produksi panel OLED dan implementasi sistem 3D-sensing untuk kamera depan.

Lantas, apa memang benar Apple menetapkan jadwal peluncuran trio iPhone anyarnya ini pada 12 September mendatang? Kita tunggu saja.

(Jek/Cas)

Tonton Video Menarik Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kocak, Ulah Warganet Tiru Bibir Kristal Anniesa Pakai Beras

Posted: 28 Aug 2017 10:00 PM PDT

Hingga kini sosok Anniesa Hasibuan, bos PT First Anugerah Karya Wisata atau First Travel memang masih menjadi bulan-bulanan publik, khususnya para pengguna jejaring sosial.

Anniesa yang juga seorang desainer busana muslim dan hijab itu memang hidup dengan bergelimang harta dan dikelilingi barang mewah. Maka tak heran jika dia selalu tampil glamor dengan barang-barang branded yang dipakainya.

Foto dirinya yang tampil dengan bibir bertabur kristal Swarovski baru-baru ini beredar hingga menjadi viral di media sosial.

Banyak warganet menjadikan foto tersebut sebagai objek bayolan mereka. Beberapa dari mereka bahkan menirukan bibir mewah ala Anniesa Hasibuan dengan gaya nyeleneh mereka.

Anniesa Hasibuan (makrumpita/instagram.com)

Dalam foto pertama yang diunggah akun Instagram @makrumpita menunjukkan foto perbandingan antara Anniesa Hasibuan VS Anniesa Lumutan. Dalam foto tersebut terlihat bibir Anniesa bertabur kristal Swarovski, sementara yang satunya menggunakan beras yang ditempel di bibirnya.

Anniesa Hasibuan (makrumpita/instagram.com)

Selain itu, unggahan selanjutnya memperlihatkan Anniesa Hasibuan VS Anniesa Kesetanan. Lucunya, perempuan dalam foto itu tampak menyeramkan dengan riasan wajah yang menor dan mata melotot. Namun, belum diketahui taburan pada bibirnya menggunakan remahan apa.

Unggahan tersebut sontak membuat warganet tak kuasa menahan tawa. Foto-foto yang menirukan bibir mewah ala bos First Travel itu pun mampu membuat siapa pun yang melihatnya tertawa terpingkal-pingkal.

Bibir Anniesa Hasibuan yang berhiaskan taburan kristal tampaknya menginspirasi warganet untuk membuat "Gaya bibir Anniesa Challenge." 

Nah, apakah kamu tertarik menirukan bibir ala Anniesa?

(Ul)

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Senam Ritmik Raih Medali, Seperti Apa Sejarah dan Karakternya?

Posted: 28 Aug 2017 10:00 PM PDT

Nomor senam ritmik akhirnya menyumbangkan dua medali perunggu pada kategori perseorangan.di ajang SEA Games 2017. Nama yang mengharumkan Indonesia itu adalah Nabila Evandestiera. Atlet kelahiran Jakarta 7 Desember 1994 ini menempatkan dirinya di podium untuk kategori lingkaran dan bola.

Jadi penasaran kan dengan senam ritmik? Sepertinya menarik. Senam ini biasa disebut senam irama modern. Senam ini mengolaborasikan penampilan fisik yang sistematis dengan bantuan atraksi tangan seperti tali, lingkaran, bola, klub dan pita. 

Mengutip laman Britannica, Selasa (29/8/2017), olahraga ini terkait dengan senam artistik wanita dan berasal dari abad ke-18. Beberapa pesenam berpartisipasi dalam Olimpiade dari tahun 1948 sampai 1956 dalam latihan individu dan kelompok. Senam ritmik kemudian menjadi kompetisi resmi pada perhelatan Olimpiade 1984.

Setelah 12 tahun, yaitu pada Olimpiade 1996, senam ritmik digelar dalam kategori kompetisi kelompok. Senam ritmik telah diselenggarakan dalam kejuaraan dunia dua kali setahun secara berturut-turut sejak tahun 1963.

Senam ritmik terbagi menjadi beberapa kelompok. Pertama, kategori individu. Ini dilakukan oleh satu pesenam dengan satu alat selama satu sampai satu setengah menit. Kedua, kategori kelompok. Ini dilakukan oleh enam pesenam dengan enam peralatan selama dua setengah sampai tiga menit. Setiap kategori ditemani satu alat musik, biasanya piano.

Panjang tali yang digunakan ditentukan oleh tinggi masing-masing peserta. Diameter interior plastik atau kayu bisa bervariasi dari 80 sampai 90 cm atau 32 sampai 36 inci. Bola plastik atau karet memiliki diameter 18 sampai 20 cm atau 7 sampai 8 inci dan beratnya minimal 400 gram.

Sepasang klub, panjangnya 40-50 cm atau 16-20 inci, masing-masing harus memiliki berat minimal 150 gram. Untuk ukuran pita, ukuran setebal satin yaitu 4 cm dan panjangnya 7 meter, menempel pada tongkat kayu yang ramping dan fleksibel dan panjangnya sekitar 50-60 cm. Aparatusnya bisa berwarna kecuali emas, perak, atau perunggu.

Tidak ada unsur wajib di tingkat elit dan internasional dalam senam ritmik, meski setidaknya dua gerakan superior dan tiga gerakan di Olimpiade. Gerak tubuh dan ekspresi wajah, fluiditas garis dan gerakan jauh lebih banyak dilakukan daripada akrobat dalam mencetak poin.

Saksikan video menarik berikut:

 

1. Pesenam putri asal Indonesia, Wahyu Yolanda beraksi dengan simpai dalam senam ritmik berirama di SEA Games 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia (28/8). (AP Photo / Vincent Thian)

 

 

2. Nabila Evandestiera dari Indonesia saat berkompetisi pada pertandingan Senam Ritmik Putri di kejuaraan SEA Games 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia (26/8). (AP Photo / Vincent Thian)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kata Anton Apriyantono Soal Banyaknya Sampah di Gunung

Posted: 28 Aug 2017 10:00 PM PDT

Anton Apriyantono, Menteri Pertanian di era pemerintahan Presiden SBY, dalam waktu dekat akan melakukan ekspedisi ke tujuh gunung tertinggi di Indonesia. Bersama dengan dua orang rekannya, yaitu Tri Hardiyanto (27) dan Mila Ayu Hariyanti (28), Anton akan merampungkan penjelajahannya tersebut hanya dalam waktu seratus hari. Ekspedis yang diberi nama 7 Summits in 100 Days ini akan dimulai pada Oktober dan berakhir sebelum tahun berganti.

Keterikatan Anton dengan dunia "naik gunung" sudah terjalin sejak SMA. Dirinya menyadari adanya perkembangan yang sangat pesat dalam dunia pendakian gunung saat ini, mulai dari terciptanya perlengkapan pendakian yang lebih canggih, hingga manajemen pendakian yang sudah mulai tertata.

"Dulu sama sekarang yang beda banget lah. Sekarang mah fasilitas sudah sangat mendukung, ada guide, ada porter, zaman saya SMA itu kalau naik gunung itu gak punya ini gak punya, gak punya kompor, gak punya kompas. Tenda saja gak ada, udah tidur di mana saja," ungkap Anton kepada Liputan6.com beberapa waktu lalu.

Namun demikian, menurutnya, terbatasnya alat pendakian itulah yang kemudian membuat para pendaki kala itu lebih mempersiapkan diri mereka jika ingin melakukan ekspedisi.

Simak juga video menarik berikut ini:

Dengan makin berkembangnya kemudahan-kemudahan tersebut, kini siapa pun bisa mendaki gunung. Imbasnya sampah di gunung tidak bisa dikendalikan. Anton berpesan kepada para pendaki milenial untuk turut melestarikan alam dan keindahan gunung dengan membawa kembali sampah.

"Saya pernah punya program di Rinjani, jadi waktu saya ke Rinjani untuk kedua kali, saya bawa program masalah sampah ini ke taman nasionalnya. Kita beri contoh bagaimana menangani sampah kering. Namun sayangnya itu tidak berlanjut," kata Anton.

Menurut Anton, permasalahan sampah di gunung kuncinya ada di pengelolaan. Pengelolaan sampah di taraf nasionalnya harus termenej dengan baik, permasalahan sampah di gunung tidak bisa diselesaikan sendiri-sendiri.

"Waktu di Rinjani itu saya juga kasih ide, sederhana saja, gunung itu kasih saja hak pengelolaan. Saya juga pernah ke Kinabalu melihat bagaimana di sana mengelola sampah. Ternyata bisa bersih itu, kuncinya ya itu ada yang mengelolanya secara profesional, bukan hanya warga sekitar, tapi juga melibatkan swasta," ungkap Anton menambahkan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Saksikan Live Streaming Indonesia Vs Myanmar

Posted: 28 Aug 2017 09:55 PM PDT

Timnas Indonesia U-22 akan tampil di laga terakhir ajang sepak bola SEA Games 2017. Sore ini, di Stadion Selayang, Selangor, Tim Garuda akan berhadapan dengan Myanmar untuk berebut medali perunggu.

Seperti diketahui, timnas Indonesia U-22 gagal ke final lantaran kalah 0-1 dari tuan rumah Malaysia di semifinal, Sabtu (26/8/2018). Sementara Myanmar ditekuk Thailand dengan skor yang sama.

Meski bukan medali utama yang diperebutkan, namun tak ada alasan bagi Evan Dimas dan kawan-kawan untuk mengendurkan perjuangan. Sebaliknya, mereka justru wajib kembali kerja keras demi bisa pulang dengan senyuman.

Di atas kertas, peluang timnas Indonesia U-22 untuk menekuk Indonesia tentu terbuka. Namun, tim asuhan Luis Milla ini tetap harus waspada.

Sebab, terakhir bersua Myanmar, timnas Indonesia U-22 kalah 1-3 di Stadion Pakansari, Bogor. Laga itu sendiri merupakan debut Luis Milla.

Anda dapat menyaksikan live streaming Indonesia vs Myanmar melalui Liputan6.com, mulai pukul 15.30 WIB pada halaman selanjutnya.

 

Untuk link live streaming silakan klik di sini....

 

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tanpa Bugil, Nicole Kidman Masih Bisa Berfoto Seksi

Posted: 28 Aug 2017 09:53 PM PDT

Sudah tak muda lagi, Nicole Kidman masih berani mengekspos tubuh seksinya di depan kamera. Bagi istri Keith Urban ini, tampil sensual seolah memberikan pujian dan penghargaan terhadap diri sendiri.

Nicole Kidman yang kini berusia 50 tahun, justru seperti wanita berusia 20 tahun-an. Di majalah Stellar, Nicole Kidman berfoto di kolam renang, diwartakan Dailymail, Senin (28/8/2017).

Nicole Kidman (Marie Claire)

Sambil bermain air, lekuk tubuh Nicole Kidman terlihat jelas. Tubuh Nicole Kidman dibalut korset putih yang menempel di tubuhnya.

Meski tidak menanggalkan seluruh pakaiannya, Nicole Kidman masih tampak sensual. Nicole Kidman hanya memandang ke arah kamera dengan tatapannya yang tajam, membuat mata birunya mencolok.

Sementara  itu, Nicole Kidman telah merasakan asam dan garam di industri hiburan, aktif sejak tahun 1983 silam. Nicole Kidman nyaris meninggalkan Hollywood.

Nicole Kidman tampak seksi dalam sebuah sesi pemotretan terbaru (Dailymail)

Namun rencana itu urung dilakukannya karena sang ibu. Nicole Kidman ingin berhenti berakting saat mengandung putrinya, Sunday, pada 2008 silam.

"Ibu mengatakan, `tetap lakukan apa yang kau sukai. Kau akan merindukannya saat tua nanti.` Aku sangat menyukai akting. Akhirnya aku memutuskan untuk tetap berakting. Aku pun sempat berdiskusi hal ini kepada suamiku (Keith Urban)," kata Nicole Kidman.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lifter Deni Rebut Emas SEA Games Bagi Indonesia

Posted: 28 Aug 2017 09:48 PM PDT

Indonesia kembali berhasil menambah jumlah medali emas SEA Games 2017. Prestasi itu didapat setelah lifter Deni sukses menjadi yang terbaik di kelas 69 kilogram (kg) pada cabang angkat berat.

Total angkatan Deni mencapai 312 kg. Pada angkatan snatch, Deni berhasil mencatatkan angkatan 142. Sementara pada Clean and Jerk, angkatan terbaik Deni adalah 170 kg.

Deni sebenarnya mencoba angkatan 175 dan 185 pada angkatan kedua dan ketiga Clean and Jerk, tapi gagal. Meski demikian, Deni tetap menjadi yang terbaik karena total angkatannya tak bisa dikejar para pesaing.

Di tempat kedua, ada lifter Thailand, Trirat Boonsuk, yang sukses meraih medali perak. Total angkatan Trirat adalah 310 kg. Sementara itu, medali perunggu menjadi milik lifter Vietnam Pham Tuan Anh dengan total angkatan 306 kg.

Sebelumnya, angkat berat sudah menyumbang medali untuk Indonesia. Adalah lifter kebangaan Eko Yuli Irawan yang sukses menyabet medali perak SEA Games.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

SEA Games: Deni Sumbang Emas dari Angkat Berat

Posted: 28 Aug 2017 09:45 PM PDT

Kontingen Indonesia berhasil menambah medali emas lewat cabang angkat berat di SEA Games 2017. Lifter Deni sukses menjadi yang terbaik di kelas 69 kilogram (kg).

Total angkatan Deni mencapai 312 kg. Pada angkatan snatch, Deni berhasil mencatatkan angkatan 142. Sementara pada Clean and Jerk, angkatan terbaik Deni adalah 170 kg.

Deni sebenarnya mencoba angkatan 175 dan 185 pada angkatan kedua dan ketiga Clean and Jerk, tapi gagal. Meski demikian, Deni tetap menjadi yang terbaik karena total angkatannya tak bisa dikejar para pesaing.

Di tempat kedua, ada lifter Thailand, Trirat Boonsuk, yang sukses meraih medali perak. Total angkatan Trirat adalah 310 kg. Sementara itu, medali perunggu menjadi milik lifter Vietnam Pham Tuan Anh dengan total angkatan 306 kg.

Sebelumnya, angkat berat sudah menyumbang medali untuk Indonesia. Adalah lifter kebangaan Eko Yuli Irawan yang sukses menyabet medali perak SEA Games.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kisah Haru Korban First Travel, Diintimidasi Hingga Surati Jokowi

Posted: 28 Aug 2017 09:43 PM PDT

Ribuan jemaah umrah menjadi korban kasus dugaan penipuan agen perjalanan umrah First Travel. Jemaah berharap uang mereka segera kembali.

Namun, meminta kembali uang tersebut tidak mudah. Seperti dialami jemaah bernama Haris Santoni, yang mengalami intimidasi hingga dipermainkan pihak First Travel.

"Sebelum kasus ini mencuat, kita sudah berusaha meminta refund uang kami. Kebetulan ada banyak jemaah yang minta tolong, percaya sama saya," ujar Haris kepada Liputan6.com, Selasa (29/8/2017).

Haris bersama istrinya mendaftar umrah dengan program promo First Travel pada 30 Novel 2016. Haris kemudian mendapat jadwal keberangan pada 1 April 2017 dan 7 Juni 2017.

"Tapi karena udah enggak beres gini, akhirnya saya minta refund," ujar dia.

Di tengah upaya meminta haknya itu, Haris justru mendapat intimidasi dari pihak First Travel. Saat itu dia hampir tiap hari mendatangi kantor pusat agen perjalanan umrah itu sejak awal Juli 2017.

"Hampir setiap hari seminggu tiga kali, intensnya awal Juli 2017, nanya-nanya. Tapi tetap enggak memuaskan. Terus sampai akhirnya 1 Agustus kita bergerak ke kantor pusat, mempertanyak hal yang sama. Akhirnya dari legal, memanggil saya ke dalam kantor," ujar dia.

Di dalam kantor tesebut, Haris bukannya mendapat penjelasan dari pihak First Travel, malah mendapat intimidasi dari pihak legal.

"Katanya datanya saya mau diproses yang refund, setelah data saya kasih enggak lama kepala legal bilang, 'Apa-apaan neh? ngapain kamu, kamu provokator ya'. Loh, saya kan jemaah, saya enggak terima dong," ungkap dia.

Tak hanya itu, Haris juga mendapat penganiayaan dari sekuriti. Bahkan, beberapa petugas pengaman kantor First Travel mengajaknya duel.

"Mereka ngajak berantem, katanya beraninya sama karyawan cewek saja. Terus saya dipegangin tiga satpam, dan maki-maki saya. Akhirnya ada satpam yang melerai dan saya dikeluarin," ujar dia.

Sebelumnya, Haris yang mewakili ratusan jemaah lain juga merasa dipermainkan pihak First Travel. Berawal saat dia menemui langsung bos First Travel Annisa Hasibuan untuk meminta pemulangan uang pada 15 Juli 2017.

Namun, Haris diarahkan untuk menemui pegawainya sekaligus menyerahkan berkasnya. Dia pun membuat janji dengan pegawai terkait, tapi pertemuan batal dilakukan.

"Saya disuruh Annisa menemui ibu Duma. Nah, keesokannya saya hubungi ibu Duma. Awalnya janjian ketemuan di Simatupang, janjian ketemu jam 10.00, tapi sampai jam 12.00 enggak datang. Katanya ketemuanya jangan di kantor, banyak wartawan," ujar Haris.

Pada hari yang sama, pegawai First Travel tersebut akhirnya meminta jemaah asal Depok, Jawa Barat itu bertemu di mal Cibubur. Tapi setelah ditunggu hingga sore hari tak kunjung datang.

"Masa dia yang bikin janji di Cibubur Juction, masa enggak tahu tempatnya, kan lucu. Saya tunggu katanya nyasar ke Bogor, saya telepon lagi katanya nyasar ke Cikeas, ke Alternatif. Akhirnya telepon dikasih ke ajudannya 'bilang ibu ke Kuningan, coba bayangin," tutur Haris.

 

Kini, Haris yang bisa berharap pihak First Travel mengembalikan uangnya dan jemaah lain. Sebab banyak dari jemaah yang sudah menabung bertahun-tahun untuk mengumpulkan uang.

"Berharap uang kembali, ini bukan investasi tolong kembalikan, itu aja. Kecuali kita investasi. Kalau saya sih bukannya (mampu), tapi saya harus perjuangin di belakang saya, banyak banget jemaah yang kondisinya (kurang mampu), ada sekitar 300 sampai 400 jemaah," ujar dia.

Bapak dua anak itu juga berharap pihak berwajib segera menindak kasus ini, dan memberi hukuman setimpal bagi pemilik dan tersangka kasus First Travel.

"Saya enggak pernah ikhlas kalau melihat kondisi kehidupan dia itu. Jemaah yang promo itu kan kalangan bawah yang notabene pas-pasan. Kalau bener salah menyelewengkan mohon bisa dihukum, sudah memainkan. Menipu atas nama agama kan sama saja menistakan," Haris menandaskan.

Melalui akun Facebook, Haris juga membuat surat terbuka kepada Presiden Joko Widodo atau Jokowi, agar mencarikan solusi yang terbaik bagi jemaah First Travel. Haris merasa bingung dengan kondisi sekarang ini.

"Betul, Pak Presiden saya bukanlah sosok yang pandai membuat sebuah surat dengan bahasa yang sangat indah, mengharu dll layaknya seorang pujangga atau akademisi yang hebat, Tetapi kami hanya mencoba berkeluh kesah kepada bapak sebagai pemimpin kami di Negeri ini," tulis Haris di Facebooknya.

Selain meminta jalan keluar kasus First Travel, Haris juga meminta maaf dan mendoakan Presiden Jokowi agar senantiasa diberi kesehatan, agar dapat menjalankan tugas memimpin negeri ini.

"Jika suatu saat Pak Presiden berkenan bertemu kami calon jamaah umroh dan mendengarkan langsung keluhan jamaah, silahkan bisa kontak di nomor yang kami tulis di bawah," pinta jemaah First Travel itu mengakhiri surat tersebut.

Saksikan video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Keindahan Ende Siap Sambut 68 Yacht Peserta Wonderful Sail 2

Posted: 28 Aug 2017 09:41 PM PDT

Pantai Namrole di Ende, Nusa Tenggara Timur, bangga menyambut 68 kapal yacht--kapal pesiar mini--peserta Wonderful Sail 2 Indonesia 2017. Wisatawan mancanegara (wisman) penggemar wisata bahari ini tiba di Ende pada Senin, (28/8/2017).

Setelah bersandar di lokasi-lokasi eksotis Indonesia, mulai dari Maluku Tenggara, Banda Neira, Namroli, hingga Wanci di Wakatobi, yacht akan menyusuri perairan Indonesia, mulai dari Timur sampai Barat.

Para peserta berasal dari 11 negara dari kawasan Amerika, Oseania, dan Eropa. Reli yacht yang digagas Kementerian Pariwisata (Kemenpar) dan Multihul Solution ini memulai pelayarannya dari Opua, Selandia Baru, sejak Juli lalu, kemudian bergeser ke Papua Nugini dan bersandar di Royal Papua Yach Club, Port Moresby.

Kapal-kapal yacht tersebut akan berlayar melintasi Samudera selama tiga bulan, mulai dari Samudera Pasifik, kemudian masuk ke wilayah Indonesia.

Anggota Tim Percepatan Pengembangan Wisata Bahari Kementerian Pariwisata, Raymond T. Lesmana, mengungkapkan bahwa Wonderful Sail 2 Indonesia 2017 ini telah dinaungi Peraturan Presiden nomor 105/2015 berisi tentang kunjungan kapal wisata asing atau yacht ke Indonesia.

Event ini mengemban misi teknis membangun wisata bahari melalui Indonesia sebagai negara kepulauan.

"Dalam implementasi, kami mengadakan event reli yacht di mana nanti para yachter berhenti di sejumlah titik destinasi wisata dan kemudian diantisipasi dinas pariwisata masing-masing daerah terkait," ujar Raymond, selaku organizer reli yacht di Indonesia.

Melalui kegiatan tersebut, ia berharap Pemerintah Daerah, terutama Bupati masing-masing daerah yang memiliki dermaga, mulai mengembangkan dermaga khusus untuk kapal-kapal wisata asing sehingga memberikan dampak ekonomi terhadap daerahnya.

"Nanti, para yachter bisa belanja dan makan di tempat itu, tanpa harus bersandar di pelabuhan-pelabuhan besar atau mampir ke resort," ucap Raymond.

Dia menambahkan, di masa depan, lokasi-lokasi tersebut bukan cuma menjadi tempat kapal-kapal yacht bersandar, tetapi juga menjadi lokasi wisata baru dan pusat seluruh kegiatan wisata bahari, seperti snorkling dan diving.

"Jadi nanti, pelabuhan ini nanti bisa menjadi pelabuhan khusus pariwisata," kata Raymond.

Menteri Pariwisata Arief Yahya menyadari betul peningkatan pelayanan menjadi mesin penggerak untuk menarik yachter dari seluruh dunia datang ke Indonesia.

"Mulai dari clearance in and out, custom, Immigration Stamp Passport, karantina, dan Syahbandar harus all out membantu bila ingin wisata yacht Indonesia berkompetisi dengan global player lain," ujar Arief.

"Sekarang sudah jauh lebih baik, tinggal klik http://yachters-indonesia.id dan mengisi form tersedia, yachter sudah bisa masuk ke Indonesia. It's easy, kami akan perbaiki terus pelayanan," ucap mantan Direktur Utama PT Telkom tersebut.


(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Diam-Diam, Kekasih Maia Estianty Dekat dengan Michael Jackson

Posted: 28 Aug 2017 09:40 PM PDT

Sosok Irwan Mussry belakangan ini menjadi pembicaraan hangat publik. Pengusaha ritel jam tangan mewah itu disebut-sebut adalah pria yang kini tengah dekat dengan Maia Estianty.

Irwan Mussry tidak hanya disorot lantaran hubungannya dengan Maia Estianty tapi juga karena statusnya. Selain pengusaha kaya, pria berdarah Jawa Timur itu juga pernah menjadi pembalap World Champion Race (WRC) era 80-an.

 Maia Estianty [foto: instagram]

Tak heran, beberapa kali Irwan Mussry mengajak Maia Estianty liburan ke luar negeri. Salah satunya yakni menonton Grand Prix di Monako sekitar Mei 2017 lalu.

Ada fakta lain yang tak kalah mengejutkan dari Irwan Mussry. Pria yang dikabarkan tengah dekat dengan Maia Estianty itu rupanya juga kenal dengan King of Pop dunia, Michael Jackson.

Tepat di hari ulang tahun sang legenda yang jatuh pada hari ini, Selasa (29/8/2017), Irwan Mussry mengunggah foto kenangannya bersama Michael Jackson.

Foto yang diambil beberapa tahun silam itu menampilkan Irwan bersama Michelle Sassoon, COO Coffee Bean dan Tea Leaf di Singapura serta Michael Jackson. Penampilan Irwan kala itu tampak berbeda dengan rambut yang cukup lebat.

 Irwan Mussry bersama Michael Jackson (Foto: Instagram)

"Sehubungan dengan hari ulang tahun ke-59 Michael Jackson yang legendaris, inilah foto lawas diriku (dengan rambut) dan @michelle_sassoon dengan Raja Pop sendiri," tulisnya di keterangan foto.

Sementara itu, Irwan Mussry dan Maia Estianty juga kabarnya akan menikah. Sayangnya hingga saat ini keduanya belum memberikan pernyataan apa pun terkait kabar bahagia itu.

 

Simak video menarik di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

KJRI Houston Siapkan Penampungan Bagi WNI Korban Banjir Texas

Posted: 28 Aug 2017 09:37 PM PDT

Bencana Badai Harvey yang menerjang Negara Bagian Texas, Amerika Serikat (AS) meninggalkan duka mendalam. Kemungkinan besar peristiwa alam tersebut masih akan berlangsung hingga akhir Agustus ini.

Menanggapi peristiwa tersebut, KJRI Houston memastikan tidak ada WNI yang menjadi korban jiwa atau luka. Namun, pemantauan terhadap kondisi warga Indonesia di sana atas terus dipantau.

"KJRI Houston terus melakukan pemantauan tentang keselamatan WNI melalui komunikasi intensif dengan pimpinan/tokoh organisasi masyarakat/diaspora dan mahasiswa Indonesia di Texas serta pihak otoritas setempat," ucap Deputi Konsul Penerangan, Sosial dan Budaya KJRI Houston, Karbela dalam keterangan pers, Selasa (29/8/2017).

"Sebagian besar WNI dan mahasiswa masih dalam situasi aman, sementara beberapa keluarga WNI yang tinggal di wilayah rendah terkena banjir sehingga harus mengungsi ke tempat yang lebih tinggi," sambung dia.

Karbella mengatakan, KJRI Houston siap membantu warga Indonesia yang terkena banjir dengan menyediakan shelter atau tempat pengungsian di gedung KJRI.

"Selain itu, KJRI juga dapat dihubungi melalui hotline 24 Jam KJRI Houston: +1 346-932-7284 oleh warga yang memerlukan informasi dan bantuan," sambung dia.

Badai Harvey yang berkategori 1-4 menerjang Negara Bagian Texas sejak 25 Agustus lalu. Akibat dari badai ini, banjir besar melanda kota Houston hingga sebelah Barat Negara Bagian Louisiana.

Fenomena alam tersebut pertama kali 'mendarat' di Corpus Christi, Texas, sekitar 330 km dari kota Houston. Harvey merupakan badai terbesar yang menerjang AS dalam 12 tahun terakhir.

Presiden Trump telah mendeklarasikan status Federal Disaster. Sementara itu, Gubernur Texas, Greg Abbot mengumukan State of Disaster kepada 30 counties.

Kantor-kantor pemerintah dan swasta, serta sekolah dan universitas diliburkan. Dua bandara utama Houston, George Bush International dan William P Hobby Airport ditutup sejak tanggal 27 Agustus 2017 hingga waktu yang belum ditentukan.

Simak video berikut:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sri Mulyani: Aset Pemerintah RI Capai Rp 4.799 Triliun

Posted: 28 Aug 2017 09:36 PM PDT

Menteri Keuangan Sri Mulyani menyatakan, total aset pemerintah saat ini mencapai Rp 4.799 triliun. Pemerintah tengah memulai penilaian kembali barang milik negara (BMN) supaya memperoleh nilai terkini dan kemudian tercatat di neraca negara.

"Saya tadi pagi sebelum masuk ke sini cek eselon I Kementerian Keuangan posisi aset neraca kita berapa, saya lihat di handphone Rp 4.799 triliun," kata dia di Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Jakarta, Selasa (29/8/2017).

Sri Mulyani menerangkan, pemerintah telah mencanangkan perhitungan nilai BMN pada tahun 2007 hingga tahun 2010. Karena baru pertama kali, Sri Mulyani menyadari hasilnya kurang maksimal.

"Pada 2007 waktu republik ini menyusun neraca, tentu saja langsung mengetahui karena baru pertama kali banyak yang belum sempurna," kata dia.

Dia mengatakan, penilaian BMN kala itu menghasilkan angka Rp 229 triliun. Hasil yang minim itu disebabkan karena banyak BMN yang belum terindentifikasi serta belum teregistrasi.

"Tanah, gedung yang dimiliki bahkan alutsista serta infrastruktur. Itu kita nilai namun nilai awal tahun 2007 hanya tadi Rp 229 triliun. Bayangkan waktu itu kita menilai aset republik nilainya hanya Rp 229 triliun. Bukan karena apa-apa, banyak yang belum teridentifikasi, belum kita register. Ada pendaftaran, tertib administrasi, tertib valuasi," jelas dia.

Setelah proses penilaian itu, maka nilai BMN terus meningkat. Nilai BMN terakhir mencapai Rp 2.185 triliun.

"Tahun 2007 aset kita hanya Rp 229 triliun. Sesudah revaluasi, identifikasi, merapikan adminitrasi, tertib hukum tertib penggunaan maka tahun 2010 sesudah kita melakukan revaluasi nilai itu menjadi Rp 1.244 triliun. Dan sekarang pada posisi terakhir Rp 2.185 triliun," ungkap dia.

Direktur Jenderal Kekayaan Negara Kemenkeu Isa Rachmatarwata mengatakan, total aset negara Rp 4.799 triliun tersebut terdiri dari BMN serta aset lain. Aset lain tersebut termasuk saham di Bahan Usaha Milik Negara (BUMN).

"Rp 4.000 triliun aset-aset yang lain juga, termasuk saham kita di BUMN, kekayaan yang tidak berwujud misalnya hak kekayaan intelektual," tandas dia.

Tonton Video Menarik Berikut Ini:

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerbitkan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 75 Tahun 2017 tentang Penilaian Kembali Barang Milik Negara/Daerah.

Peraturan tersebut dirilis salah satunya untuk mewujudkan penyajian nilai barang milik negara/daerah pada laporan keuangan pemerintah/daerah yang akuntabel sesuai dengan nilai wajarnya. Serta, dalam rangka mewujudkan pengelolaan barang milik negara/daerah yang berhasil guna.

Dikutip dari laman djkn.kemenkeu.go.id, Selasa (29/8/2017), Pasal 2 aturan ini berbunyi pemerintah pusat/daerah melaksanakan penilaian kembali atas barang milik negara/daerah.

"Penilaian kembali sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 dilakukan atas barang milik negara/daerah berupa aset tetap," tulis Pasal 3.

Di dalam Pasal 4 tertulis, penilaian kembali sebagaimana dimaksud meliputi kegiatan penyediaan data awal, inventarisasi, penilaian, tidak lanjut hasil inventarisasi dan penilaian, dan monitoring dan evaluasi.

Pelaksanaan penilaian kembali barang milik negara di atur dalam Bab II. Bab tersebut memuat Pasal 5 ayat 1 yang menyatakan, penilaian kembali barang milik negara berupa aset tetap dilakukan pada tanah, gedung dan bangunan, dan jalan, irigasi, jaringan.

Dalam Pasal 5 ayat 2 dijelaskan, jalan, irigasi, dan jaringan yang dimaksud ialah jalan dan jembatan. Lalu bangunan air.

Selain aset tetap yang dimaksud pada Pasal 5 ayat 1, penilaian kembali barang milik negara dilaksanakan terhadap aset tetap kementerian/lembaga yang sedang dilaksanakan pemanfaatan.

Pasal 6 aturan ini menjelaskan, di dalam penilaian kembali barang milik negara, Menteri Keuangan selaku pengelola barang milik negara berwenang dan bertanggung jawab merumuskan kebijakan dan strategi penilaian kembali barang milik negara. Lalu, mengoordinasikan pelaksanaan penilaian kembali barang milik negara, melaksanaan penilaian kembali barang milik negara, melaksanakan monitoring dan evaluasi pelaksanaan penilaian kembali barang milik negara.

Kemudian, menyusun dan menyampaiakan laporan pelaksanaan penilaian kembali barang milik negari kepada Presiden.

Pada Pasal 10 ayat 1 aturan ini menerangkan pelaksanaan penilaian kembali barang milik negara pada kementerian/lembaga dilaksanakan pada tahun anggaran 2017 sampai dengan tahun anggaran 2018. "Pelaksanaan penilaian kembali barang milik negara sebagaimana dimaksud pada ayat 1 dibiayai anggaran pendapatan dan belanja negara," bunyi Pasal 10 ayat 2.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Perolehan Medali SEA Games 2017: Posisi Indonesia Tak Bergerak

Posted: 28 Aug 2017 09:35 PM PDT

Posisi Indonesia di tabel perolehan medali SEA Games 2017 tak berubah. Padahal upacara penutupan tinggal sehari lagi.

Saat ini Tim Merah Putih baru mengumpulkan total 150 medali. Rinciannya, Indonesia mengoleksi 32 medali emas, 54 medali perak, dan 64 medali perunggu.

Padahal target Indonesia dalam event dua tahunan ini adalah posisi empat besar. Namun tampaknya target itu bakal sulit terwujud mengingat medali yang diperebutkan juga sudah tak terlalu banyak.

Apalagi Singapura yang berada di posisi keempat masih terpaut jauh. Tim Negeri Singa telah mengumpulkan 49 medali emas, 44 perak, dan 63 perunggu.

Persaingan sengit justru berada di posisi kedua. Thailand dan Vietnam hanya berselisih empat medali emas SEA Games 2017.

Thailand mengoleksi 59 medali emas, 72 perak, dan 76 perunggu. Sementara Vietnam mengumpulkan 55 medali emas, 44 perak, dan 50 perunggu.

Peringkat pertama SEA Games 2017 masih dipegang oleh Malaysia. Tim tuan rumah kemungkinan besar juara karena koleksi 111 emas, 77 perak, dan 69 perunggu.

Saksikan video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pakai Hayabusa, Pria Ini Pecahkan Rekor Wheelie Terkencang

Posted: 28 Aug 2017 09:34 PM PDT

Melakukan wheelie atau melaju dengan ban depan terangkat, bagi sebagian orang memang kegiatan yang mengasyikkan. Namun, apa jadinya jika aksi ini justru memecahkan rekor baru di Guinness World Records.

Seperti yang dilakukan oleh Ted Brady yang berhasil memecahkan rekor wheelie terkencang di ajang Motorcycle Wheelie World Championship. Dengan menggunakan Suzuki Hayabusa, pembalap ini mampu melakukan wheelie dengan kecepatan motor hingga 349 km/jam.

Melansir RideApart, ditulis Selasa (29/8/2017), rekor yang diciptakan di landasan pacu Angkatan Udara Inggris, Elvington Airfield, North Yorkshire, Ted mampu mengalahkan rekor sebelumnya yang diciptakan Egbert van Popta, sebesar 341 km/jam di 2016 lalu.

Sebagai informasi, Suzuki Hayabusa dipersenjatai dengan mesin berkapasitas 1.340 cc 4-stroke inline-four, liquid-cooled, DOHC, 16-valve. Tenaga yang dihasilkannya mencapai 197 Tk dan torsi 138,7 Nm, dengan kecepatan motor hampir 300 km/jam.

Namun, untuk mengikuti kompetisi pemecahan rekor wheelie tercepat ini, motor tidak dalam keadaan standar, dan sudah dimodifikasi oleh tuner Holeshot Racing, Jack Frost.

Simak Juga Video Menarik Berikut Ini:

Masaru Abe, sukses pecahkan rekor wheelie terpanjang, Selasa (2/5/2017). Foto: Visordown.

Sementara itu, untuk rekor wheelie terjauh dicatatkan oleh pengendara asal Jepang,  Pengendara motor asal Jepang, Masaru Abe, memecahkan rekor dunia untuk wheelie (mengangkat roda depan) terpanjang. Dengan Yamaha Jog, ia sukses berkendara hanya dengan satu roda belakang saja sejauh 500 km.

Pemecahan rekornya sendiri dilakukan di Kawaguchi Auto Race, yang terletak di Saitama, Jepang

Melansir visordown.com, Abe sukses mengendarai motor hanya pakai roda belakang dengan menaikkan roda depan ke atas dengan jarak tempuh sampai 500,5322 km. Total waktu yang dibutuhkan mencapai 8 jam, 18 menit, dan 43 detik.

Dengan rekor baru ini, Abe sekaligus "menjebol" rekor sebelumnya yang dipecahkan pada 1991. Saat itu, Yasuyiko Kudo, juga orang Jepang, wheelie sepanjang 331 km.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kampanye Keberagaman, Supermarket Tolak Jual Produk Luar Negeri

Posted: 28 Aug 2017 09:30 PM PDT

Ketika kamu memasuki Supermarket Edeka di Hamburg Jerman, maka kamu akan terkejut melihat rak-rak produk yang hampir kosong. Dalam supermarket tersebut hanya terlihat produk-produk dalam negeri dan yang dibuat di Jerman saja.

Jika kamu berfikir mereka lupa mengisi kembali rak-rak tersebut, maka pemikiranmu salah. Mereka memang sengaja tidak mengisi kembali produk-produk buatan luar Jerman.

Ternyata supermarket Edeka sedang dalam sebuah gerakan yang cukup kontroversional, yaitu memilih hanya menjual produk makanan dan lainnya yang dibuat di dalam negeri untuk membuat pernyataan kuat mengenai rasisme dan keragaman etnis. Akibatnya tak ada produk zaitun Yunani, tomat Spanyol dan barang-barang kebutuhan rumah tangga lainnya dari luar jerman.

Edeka sendiri memiliki arti keragaman. Keragaman dari produk dalam negeri dan juga keragaman produk luar negeri. Mereka melakukan gerakan ini untuk kembali menyadarkan para pelanggan bahwa keberagaman memiliki arti penting dalam kehidupan.


Menurutmu apakah ini cara yang bagus untuk meningkatkan kesadaran tentang keragaman?

Penulis: 

Novita Ayuningtyas

STMM "MMTC" Yogyakarta

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Istri Boleh Hamil Lagi, Indra Bekti Semringah

Posted: 28 Aug 2017 09:30 PM PDT

Wajah Indra Bekti langsung semringah saat mengetahui istrinya, Aldilla Jelita, sudah diizinkan untuk kembali mengandung. Sebab, presenter 39 tahun ini memang berniat menambah anak dari perempuan yang sudah memberinya dua putri tersebut.

"Pas dicek (kandungan Aldilla) katanya sudah bagus. Alhamdulillah," ucap Indra Bekti saat ditemui di Jakarta, Senin (29/8/2017).

Meski mendambakan punya anak lagi, Indra Bekti tak mau memaksa istrinya untuk menjalankan program kehamilan. Apalagi, Aldilla Jelita sempat mengalami keguguran beberapa waktu lalu.

"Kita semua benar-benar pengin Bunda (panggilan Aldilla) sehat dulu," Indra Bekti menambahkan.

Senada dengan Indra Bekti, Aldilla Jelita juga ingin secepatnya berbadan dua setelah mendapat izin dari dokter. Ia dan Indra Bekti sudah tak sabar untuk segera memiliki anak lagi.

"Kalau bisa sih dapat (anak) cowok," Aldilla Jelita menimpali.

 

 

Simak video menarik berikut ini :

 

 

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

BBPOM Temukan Bakso Mengandung Babi di Warung Terkenal Pekanbaru

Posted: 28 Aug 2017 09:30 PM PDT

Cukup terkenal di Kota Pekanbaru, Riau, ternyata Warung Bakso ‎Mekar di Jalan KH Ahmad Dahlan, Kecamatan Sukajadi, mengandung fragmentasi daging babi. Hal ini berdasarkan surat edaran yang dikeluarkan Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) Pekanbaru agar masyarakat berhati-hati mengonsumsi makanan berbentuk bulat itu.

Sebelumnya, surat itu beredar luas di media sosial seperti Facebook. Beberapa akun atas nama Raima Yulis, Rina Zubir, dan Beni mengunggah foto surat itu dan meminta masyarakat hati-hati kalau ingin mengonsumsi bakso di Pekanbaru.

Sementara, menurut Kepala Bidang Pemeriksaan dan Penyidikan BBPOM Pekanbaru, Adrizal, pihaknya telah mengambil sampel dan memeriksa. Hasilnya positif mengandung zat DNA spesifik parcine.

"Positif atau terdeteksi fragmen DNA spesifik parcine (babi)," kata Adrizal di Pekanbaru, Senin siang, 28 Agustus 2017.

Adrizal tidak menyebut waktu pemeriksaan terhadap warung bakso yang ramai dikunjungi muda mudi itu. Hanya saja, dia menyebutkan penggunaan daging babi pada bakso yang dijual bukan kesengajaan pemilik warung.

"Pelaku usahanya juga sudah diambil keterangannya. Dia mengaku tidak tahu, katanya tidak ada unsur kesengajaan. Itu sudah kita ekspose bersama Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru," ucap Adrizal.

Adrizal menyebutkan, surat dari BBPOM dikeluarkan pada 23 Agustus 2017. Dalam surat itu, BBPOM juga meminta kepada pengelola untuk menutup sementara operasional Bakso Mekar.

Dalam surat, BBPOM juga merekomendasikan agar Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru memberikan sanksi penghentian sementara kegiatan selama 21 hari kerja.

"Juga diperintahkan kepada pengelola agar nantinya memproduksi bakso dari bahan daging yang sesuai keamanan, mutu, gizi dan tidak bertentangan dengan agama, keyakinan dan budaya masyarakat," Adrizal menegaskan.

Penjelasan Pemilik Warung Bakso

Pantauan di lokasi, warung bakso itu sudah tutup. Di sana, hanya ditemui pemiliknya, Suharyanto, dan ia membenarkan bahwa warungnya didatangi oleh tim BBPOM Pekanbaru.

"Dari tahun 2004, saya tidak pernah menjual bakso dengan daging babi," bantah Suharyanto terkait surat edaran BPPOM itu.

Dia menyebutkan, BBPOM Pekanbaru mendatangi warungnya sebelum puasa atau Mei 2017 lalu. Dia juga tidak mengetahui secara pasti bagaimana BBPOM Pekanbaru tiba-tiba mengambil sampel baksonya, termasuk apakah ada laporan dari konsumennya atau yang lain.

Dia menyebut, selama ini dirinya berusaha dan membuka cabang di salah satu pusat perbelanjaan di Pekanbaru belum ada komplain dari para pelanggannya. Dia pun berharap masalah ini segera selesai dan ingin berjualan lagi.

"Karena saya tidak pernah bahan jualan saya selain daging sapi," ucapnya.

Saksikan video menarik di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Klasemen Medali SEA Games: Indonesia Peringkat Kelima

Posted: 28 Aug 2017 09:30 PM PDT

Tim Indonesia belum beranjak dari posisi kelima SEA Games 2017. Padahal, upacara penutupan tinggal sehari lagi.

Saat ini Tim Merah Putih baru mengumpulkan total 150 medali. Rinciannya, Indonesia mengoleksi 32 medali emas, 54 medali perak, dan 64 medali perunggu.

Padahal target Indonesia dalam ajang dua tahunan ini adalah posisi empat besar. Namun tampaknya target itu bakal sulit terwujud mengingat medali yang diperebutkan juga sudah tak terlalu banyak.

Apalagi Singapura yang berada di posisi keempat masih terpaut jauh. Tim Negeri Singa telah mengumpulkan 49 medali emas, 44 perak, dan 63 perunggu.

Persaingan sengit justru berada di posisi kedua. Thailand dan Vietnam hanya berselisih empat medali emas SEA Games 2017.

Thailand mengoleksi 59 medali emas, 72 perak, dan 76 perunggu. Sementara Vietnam mengumpulkan 55 medali emas, 44 perak, dan 50 perunggu.

Peringkat pertama SEA Games 2017 masih dipegang Malaysia. Tim tuan rumah kemungkinan besar juara karena koleksi 111 emas, 77 perak, dan 69 perunggu.

Saksikan video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pangkas Harga, Sony Siapkan Bundling PlayStation VR

Posted: 28 Aug 2017 09:30 PM PDT

Salah satu fitur yang paling menyenangkan saat bermain gim adalah merasakan sensasi seperti di situasi sebenarnya. Hal ini biasa dikenal dengan teknologi Virtual Reality (VR).

Dengan VR, kita seolah berada di dalam gim dan terasa lebih nyata. Sayangnya, headset atau kacamata VR dinilai masih mahal bagi sebagian orang.

Hal ini kemudian mendorong Sony untuk menyiapkan paket bundling khusus PlayStation seharga US$ 450. Dengan harga US$ 400 atau sekitar Rp 5,3 juta, konsumen mendapatkan PlayStation Camera, PlayStation VR. 

Tambahan US$ 50 atau sekitar Rp 667 ribu untuk membeli aksesoris. Konsumen akan mendapat bundle PlayStation VR ditambah PlayStation VR Worlds dan dua buah controller PlayStation Move.

Sebelumnya, dengan harga US$ 450, konsumen hanya mendapatkan PlayStation VR dan PlayStation Camera. Itupun dijual secara terpisah.

Adapun, bundle ini akan hadir di pasaran mulai 1 September mendatang. Jika kamu belum memiliki aksesoris PlayStation VR, bundle ini bisa jadi pilihan menarik buat kamu.

(Theofilus Ifan Sucipto/Cas)

Tonton Video Menarik Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemerintah Akan Kembangkan Kedokteran Jarak Jauh di Papua

Posted: 28 Aug 2017 09:30 PM PDT

Menteri Perencanaan dan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Bambang P.S Brodjonegoro menyatakan, pemerintah sedang merencanakan pengembangan kedokteran jarak jauh dengan menggunakan sistem daring untuk memberikan pelayanan medis bagi masyarakat di pelosok Papua.

"Di Papua akan mengembangkan kedokteran jarak jauh secara online," kata Bambang saat kuliah umum bertemakan "Memacu Pembangunan Infrastruktur dan Pertumbuhan Ekonomi" di Kampus ITB, Kota Bandung, Jumat.

Dia menuturkan, pelayanan secara daring menjadi solusi untuk mengatasi masalah penanganan kesehatan masyarakat yang jauh dari perkotaan atau rumah sakit besar di Papua maupun kota lainnya di Indonesia.

Dia mencontohkan, seperti ada orang yang ingin mendapatkan tindakan medis di Papua Barat, tetapi tidak ada dokternya. Namun, rumah sakit besar jaraknya jauh, sehingga dikhawatirkan pasien tidak tertangani.

"Kalau menunggu pasien dibawa ke Kota Sorong khawatir tidak tertolong," katanya.

Dia berharap, program pengembangan kedokteran jarak jauh di Papua dapat segera terealisasi dengan terlebih dahulu membangun konektivitas yang bagus di seluruh puskesmas.

"Makanya kita ingin bangun konektivitas digital yang bagus. Semua puskesmas harus ada jaringan yang kuat," katanya.

Dia menjelaskan, sistem kerja kedokteran jarak jauh tersebut, yaitu melakukan penanganan medis di puskesmas yang dipandu langsung oleh dokter dengan cara teleconference.

Dokter yang berada di rumah sakit besar di Jakarta, Bandung maupun Surabaya, kata dia, dapat memberikan pelayanan medis secara daring. Kemudian petugas puskesmas yang ada di daerah hanya cukup menjalankan arahan dari dokter.

"Misalkan ngukur denyut jantung, hasilnya sekian. Kondisi seperti ini tindakannya seperti ini, kamu harus begini, begini," katanya.

Cara penanganan medis seperti itu, kata Menteri, ternyata sudah dilakukan oleh beberapa negara lain.

"Itu (kedokteran jarak jauh) sudah berlangsung di negara lain dan kita akan lakukan di Papua," katanya. 

(Feri Purnama/AntaraNews) 

 

Saksikan juga video berikut ini: 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dapat Peran Kontroversial, Aktor Ini Akhirnya Mundur dari Hellboy

Posted: 28 Aug 2017 09:22 PM PDT

Masalah whitewashing, kembali menghantui industri perfilman Hollywoood, kali ini dalam proyek film Hellboy terbaru. Istilah whitewashing sendiri biasa digunakan mengenai hal-hal dari budaya lain yang disesuaikan dengan preferensi budaya kulit putih.

Di film, hal ini kerap ditampilkan saat karakter dalam novel atau komik yang aslinya merupakan ras atau etnis non-kulit putih, tapi dimainkan oleh aktor Kaukasia dalam film adaptasinya.

Dalam film Hellboy, hal ini terjadi pada karakter Major Ben Daimio, tokoh yang dalam komik aslinya merupakan keturunan Asia. Yang ditunjuk untuk memerankan tokoh ini, adalah aktor kulit putih Ed Skrein. Jelas saja hal ini menimbulkan kontroversi.

Ujung-ujungnya, sang aktor kemudian mundur dari proyek film Hellboy. Dilansir dari The Guardian, Selasa (29/8/2017), aktor Deadpool ini mengutarakan hal ini dalam unggahan di Facebook dan Twitter resmi pribadinya.

"Aku menerima tawaran peran ini tanpa sadar bahwa karakter tersebut dalam komik aslinya berdarah campuran Asia," tulisnya. Karena itu, ia mengerti bahwa penunjukannya untuk memerankan karakter ini lantas menimbulkan pro-kontra.

"Sangat jelas bahwa representasi seorang karakter secara akurat adalah sebuah hal yang sangat penting, dan menyepelekan tanggung jawab ini hanya akan melanjutkan kecenderungan untuk menghilangkan suara etnis minoritas dalam sebuah karya seni," kata dia.

"Aku rasa menghargai dan menghormati hal ini, adalah satu hal yang sangat penting," tutur Ed Skrein menambahkan.

Major Ben Daimio (Digital Spy/ Getty Images)

Untungnya, keputusan Ed Skrein untuk mundur dari proyek film Hellboy dihormati oleh pihak produser, Larry Gordon dan Lloyd Levin. "Ed datang pada kami dan benar-benar bertekad kuat tentang hal ini. Kami mendukung penuh keputusannya yang tak egois ini," tutur dua produser ini dalam pernyataannya.

Keduanya juga menyebut bahwa mereka tak bermaksud abai soal masalah etnis dalam film ini. Ke depannya, mereka akan mencari aktor yang dinilai lebih cocok dengan karakter asli dalam film Hellboy tersebut.

 

Simak juga video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pekan ini, Thailand Masuk Kalender MotoGP 2018

Posted: 28 Aug 2017 09:21 PM PDT

Thailand akan segera ditetapkan sebagai tuan rumah penyelenggara MotoGP 2018. Dari laporan yang dikutip Ultimatemotorcycling, Selasa (29/8/2017), Carmelo Ezpeleta selaku Direktur Dorna Sports, penyelenggara MotoGP, akan berada di Bangkok pada Kamis (31/8/2017) untuk menandatangani kontrak tiga tahun.

Penandatanganan kontrak yang dilakukan Ezpeleta nantinya akan disaksikan langsung oleh Gubernur Otoritas Olahraga Thailand, Sakon Wannapong. Rencananya, Sirkuit Chang International yang terletak sekitar 400 kilometer timur laut Bangkok itu akan menempati slot pada Oktober.

Jadwal MotoGP Thailand diprediksi akan berlangsung sebelum balapan di Jepang, Australia, dan Malaysia. Dari laporan tersebut juga menyebut bahwa MotoGP 2018 akan digelar 20 seri, termasuk tiga tuan rumah baru, yakni Thailand, Kazakstan (Sokol), dan Finlandia (KymiRing).

Keberhasilan Thailand mengisi slot di kalender MotoGP 2018 lantaran mereka dianggap berhasil menyelenggarakan WSBK sejak 2015. Pasalnya, antusiasme penggemar balap motor di Negeri Gajah Perang terus meningkat pesat.

Hal inilah yang membuat pihak Dorna Sports tertarik mengamankan Thailand dalam daftar kalender MotoGP 2018. Selain itu, Thailand merupakan salah satu negara yang memiliki pertumbuhan terbesar dalam penjualan sepeda motor.

MotoGP 2018 sempat diwacanakan digelar di Indonesia. Namun kesempatan ini tak dimanfaatkan dengan baik karena hingga kini sirkuit di Palembang belum juga dibangun.

(David Permana)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sedih, Aming Ingin Balikan dengan Evelyn Nada Anjani?

Posted: 28 Aug 2017 09:19 PM PDT

Aming saat ini tengah berada di Singapura untuk berlibur. Meski mengunjungi beberapa tempat bagus, tetapi dirinya terlihat tak bahagia.

Itu tampak dari foto-foto yang diunggah Aming di akun Instagramnya, Selasa (29/8/2017). Di antaranya kala dirinya mengunjungi Sea Aquarium, Aming tampak tak bergairah, posenya pun menunduk sambil dipegangi kepalanya.

Aming bersedih cerai dari Evelyn? (Foto: Instagram)

Pada unggahan lainnya, Aming kembali terlihat tak bersemangat. Saat itu ia berdiri di pinggir laut sambil memandangi gedung-gedung yang berada di seberangnya.

"When the sun goes down. #dreAming #lesspainmoretravelling #xploreSingapore," tulis Aming sebagai keterangan foto.

Seolah ikut merasakan kesedihan Aming, warganet pun menyarankan pemain Extravaganza ini untuk balikan lagi dengan mantan istrinya, Evelyn Nada Anjani.

Aming tak bersemangat berada di Singapura, ada apa? (Foto: Instagram)

Seperti akun @yeremia_simbolon menulis, "Ajak rujuk aja kang sebelum terlambat." Akun @reynazesica menimpali, "Semangat terus yaah aming."

"Kenapa ga bawa evelin sekalian liburran bersama lagih ka pasti kita kita seneng dan bahagia banget kalo liyat artis sang idolanyah bareng lagih bersama," lanjut akun @widiya5223.

Aming dan Evelyn Nada Anjani akhirnya resmi bercerai pada 24 Juli 2017 lalu. Sempat menghilang, mantan pasangan suami istri ini kembali bertemu di Bali. 

 

Simak video menarik di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Freeport Akhirnya Setuju Lepas 51 Persen Saham ke Indonesia

Posted: 28 Aug 2017 09:18 PM PDT

PT Freeport Indonesia akhirnya mengikuti keinginan pemerintah Indonesia. Perusahaan ini menyepakati empat poin negosiasi seiring perubahan status Kontrak Karya (KK) menjadi Izin Usaha Pertambangan Khusus (IUPK).

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan menyebutkan, poin yang menjadi kesepakatan terkait pelepasan saham (divestasi) dengan total sebesar 51 persen kepada pihak nasional. Hal ini sesuai dengan keinginan pemerintah. Untuk detail mekanisme pelepasan saham dan waktunya, akan dibahas lebih lanjut dalam pekan ini.

"Pertama itu mandat Bapak Presiden bisa diterima Freeport, divestasi yang dilakukan Freeport 51 persen total," kata Jonan, di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Selasa (29/8/2017).

Poin kedua, kata Jonan, berkaitan dengan pembangunan fasilitas pengelolaan dan pemurnian mineral (smelter) harus dilakukan dalam lima tahun, sejak IUPK terbit. Targetnya pembangunan smelter rampung pada Januari 2022.

Menurut Jonan, Freeport juga telah sepakat memberikan Indonesia bagian lebih besar ketika sudah menyandang status IUPK, dibanding‎ saat bersatatus KK. Hal ini sesuai dengan Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2009, tentang pertambangan mineral dan batu bara (minerba).

Selain itu, kedua belah menyetujui masa operasi Freeport diperpanjang 2x10 tahun, usai habisnya masa kontrak ‎pada 2021. Dengan begitu, Freeport bisa mengajukan perpajangan masa operasi untuk masa pertama sampai 2031. Itu jika memenuhi persyaratan diperpanjang kembali sampai 2041.

"Ada perpanjangan masa operasi masimum 2x10 tahun sampai 2031 dan 2041, perpanjangan pertama bisa langsung diajukan," tutup Jonan.

Negosiasi pemerintah Indonesia dan PT Freeport Indonesia berlangsung sejak April 2017. Hal ini dilatarbelakangi penerbitan Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2017 tentang Pelaksanaan Kegiatan Tambang Mineral dan Batu Bara.

Payung hukum tersebut menyebutkan, perusahaan tambang mineral yang ingin tetap mengekspor mineral olahan pasca-11 Januari 2017 harus melakukan beberapa hal.  Di antaranya mengubah status Kontrak Karya menjadi IUPK, membangun smelter, divestasi 51 persen ke pihak nasional.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan menjelaskan, Indonesia menghormati kerja sama antara Freeport dan Indonesia. Namun, sesuai dengan perjanjian yang telah ditetapkan, masa kontrak Freeport di Indonesia selama 50 tahun telah habis. Selanjutnya, Indonesia ingin mengolah tambang emas terbesar itu secara swakelola.

Namun ada perjanjian baru di mana Indonesia harus mendapat keuntungan 51 persen serta Freeport diwajibkan membangun smelter untuk mengolah hasil tambang tersebut, sehingga ekspor tidak lagi dalam bentuk raw material, tapi dalam bentuk value added.

"Tapi pembangunan smelter ini tidak dilakukan. Kita sebagai bangsa yang besar harus tegas," kata dia dalam keterangan tertulis, Senin (28/8/2017).

Tak hanya di Freeport, Luhut menambahkan, hal yang sama juga pernah dialami di blok minyak dan gas bumi (migas), Mahakam yang dikelola oleh Total. Pasalnya, ketika masa perjanjian habis, Total masih ingin memperpanjang dan ingin menerima 39 persen. Namun, mereka tidak ingin membayar, serta menentukan harga dengan sendirinya. Padahal, kata Menko Luhut, penentuan harga seharusnya dilakukan dengan adil, di mana harga ditentukan oleh pasar (Jakarta Stock Exchange).

"Oleh karena itu, kita harus tegas, memiliki pengetahuan yang luas supaya tidak ditipu, dan tegas dalam membela kepentingan Indonesia," tegasnya.

Kementerian ESDM menegaskan PT Freeport Indonesia mendivestasi (melepas) 51 persen saham merupakan keharusan.

Direktur Jenderal Mineral dan Batu Bara Kementerian ESDM, Bambang Gatot, mengatakan, pelepasan saham 51 persen merupakan kewajiban untuk Freeport. Hal tersebut menjadi syarat jika ingin masa operasinya diperpanjang, se‎telah kontraknya habis pada 2021.

"Kita tidak perlu setuju dan tidak setuju. Yang jelas, persyaratan untuk operasional Freeport 51 persen harus," kata Bambang.

Tonton Video Menarik Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Alice Norin Beberkan Alasan Suami Tunda Tambah Anak

Posted: 28 Aug 2017 09:18 PM PDT

Alice Norin sempat mengutarakan niatnya menambah momongan kepada sang suami, Alvin Yudhapatria. Akan tetapi, rencana Alice Norin justru ditentang oleh suaminya.

Menurut Alice Norin, suaminya meminta agar dirinya menunda keinginan tambah anak dengan mempertimbangkan sejumlah aspek. Salah satunya, soal kesiapan finansial mereka jika memiliki dua anak.

"Dia (suami) sih maunya nanti dulu, (apa-apa) mahal," ucap Alice Norin saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan, Senin (28/8/2017).

Sebagai ayah dan suami yang bertanggung jawab, Alvin Yudhapatria tak mau memikirkan kesenangan pribadi dengan memiliki anak banyak. Padahal, sebagai orangtua, ia harus menyiapkan berbagai keperluan untuk anak-anaknya bersama Alice Norin pada masa depan.

"Maksudnya sekolah semakin mahal kalau suami mikirnya gitu, beda ya cewek sama cowok mikirnya. Baru lahiran mau lagi. Padahal, belum juga lahir. Tapi memang semuanya butuh dipikirkan, ya. Jadi yang paling penting selain finance-nya ya bisa terus-terusan sama anak," kata Alice Norin.

 

 

Simak video menarik berikut ini :

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Legenda Arsenal Ingin Wenger Tiru Taktik Mourinho

Posted: 28 Aug 2017 09:15 PM PDT

Kekalahan 0-4 Arsenal dari Liverpool akhir pekan lalu terus mengundang reaksi. Kali ini giliran Legenda Arsenal, Patrick Vieira yang angkat suara.

Vieira menyebut Manajer Arsenal, Arsene Wenger harus sedikit meniru taktik yang dipakai Manajer Manchester United (MU), Jose Mourinho. Vieira mengatakan Mourinho lebih disiplin dan saklek.

"Apakah saya ingin tim saya lebih seperti Mourinho atau Wenger? Saya ingin keseimbangan antara keduanya," ujar Vieira yang kini melatih New York City di Liga Amerika Serikat.

Vieira menambahkan, ada perbedaan cara melatih antara Mourinho dan Wenger. Pria berusia 41 tahun ini mengungkapkan, Mourinho lebih memilih para pemain untuk disiplin dalam pertandingan. Sementara, Wenger adalah kebalikannya.

"Wenger selalu memberikan kebebasan pada para pemainnya. Itu bagus, tapi jika Anda bisa memberikan perhatian lebih pada aspek taktik, itu akan lebih baik," kata Vieira menerangkan.

Vieira sendiri sempat merasakan tangan dingin kedua manajer tersebut. Di Arsenal, Vieira menjadi pemain Arsenal dari 1996 sampai 2005. Bersama The Gunners, Vieria memenangkan 3 titel juara Liga Inggris, 3 Piala FA, dan 3 Piala Community Shield.

Sementara itu, Vieira berada di Inter Milan dari 2006/07 sampai 2009/10. Bersama Inter, Vieira memenangkan empat trofi Liga Italia, dansatu trofi Piala Super Italia.

Saksikan video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

4 Pernyataan Sikap Indonesia yang Mengecam Peluncuran Rudal Korut

Posted: 28 Aug 2017 09:13 PM PDT

Indonesia menyatakan sikap terkait peluncuran rudal teranyar yang dilakukan oleh Korea Utara pada Selasa, 29 Agustus 2017 pukul 05.57 waktu setempat. Misil itu melintasi wilayah udara dan jatuh di perairan Jepang.

Menurut laporan Korea Selatan, rudal teranyar yang diluncurkan Korut lepas landas dari dekat Pyongyang dan melesat ke arah timur.

"Rudal tersebut terbang setinggi 1.677 mil dan berada pada ketinggian 341 mil sebelum mendarat di laut," demikian ungkap pihak militer Korsel dan dikutip oleh The New York Times, 29 Agustus 2017.

Pejabat Korsel dan Jepang mengatakan, peluru kendali tersebut terbang di langit Pulau Hokkaido, yang terletak di utara Jepang. Ini merupakan kali pertama rudal Korut melintasi Jepang sejak 1998 dan 2009.

Aksi itu menuai kecaman dari berbagai pemerintah negara di dunia, mulai dari Korea Selatan, Jepang, dan Amerika Serikat.

Tak ketinggalan, Indonesia turut bersuara. Melalui Kementerian Luar Negeri, pemerintah Indonesia menyatakan sejumlah sikap terkait uji coba rudal Korut teranyar itu.

Di bawah ini empat pernyataan pemerintah Indonesia terkait tes misil terbaru yang dilaksanakan oleh Korea Utara, seperti yang Liputan6.com terima pada Selasa (29/8/2017).

Pemerintah Indonesia, lewat Kementerian Luar Negeri RI, mengecam tes rudal teranyar yang dilakukan oleh Korea Utara.

"Indonesia mengecam uji coba peluncuran rudal yang dilakukan oleh Korea Utara pada tanggal 28 Agustus 2017 yang melewati ruang udara negara lain dan membahayakan jalur penerbangan," demikian keterangan dari Kementerian Luar Negeri RI, seperti yang Liputan6.com terima, Selasa (29/8/2017).

Kekhawatiran yang diungkapkan oleh Jakarta terkait uji coba misil yang dilakukan oleh Pyongyang sesungguhnya telah disampaikan berulang kali ke negara yang dipimpin oleh Kim Jong-un itu. Terakhir, kekhawatiran itu disampaikan terkait tes rudal yang dilakukan Korut pada 4 Agustus 2017 lalu.

"Indonesia sangat prihatin dengan kembali dilakukannya uji coba rudal jarak jauh oleh Republik Demokratik Rakyat Korea (Korut) yang kemarin mendarat di perairan ZEE Jepang," ujar Juru Bicara Kementerian Luar Negeri RI, Arrmanatha Nasir kepada awak media pada Kamis, 4 Agustus 2017.

Menurut pemerintah Indonesia, seperti yang diutarakan oleh Kemlu RI, peluncuran rudal Korea Utara teranyar itu melanggar sejumlah Resolusi Dewan Keamanan PBB.

"Tindakan uji coba tersebut bertentangan dengan kewajiban Korea Utara terhadap resolusi DK PBB terkait, khususnya resolusi 2270 (2016), 2321 (2016), 2356 (2017), dan 2371 (2017)," tulis sebuah pernyataan dari Kemlu RI, seperti yang Liputan6.com terima pada Selasa, 29 Agustus 2017.

Selain itu, melalui Kemlu RI, pemerintah Indonesia mendesak agar Korea Utara mematuhi setiap peraturan internasional yang ditetapkan oleh PBB.

"Indonesia mendesak Korea Utara agar sepenuhnya memenuhi kewajiban internasionalnya, termasuk melaksanakan sepenuhnya resolusi-resolusi DK PBB," demikian menurut keterangan Kemlu RI.

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, program pengembangan nuklir dan misil Korut melanggar sejumlah resolusi DK PBB, seperti di antaranya resolusi 2270 (2016), 2321 (2016), 2356 (2017), dan 2371 (2017).

Resolusi 2270 tahun 2016 yang diutarakan oleh DK PBB itu mengutuk tes nuklir dan peluncuran rudal yang dilakukan oleh Korea Utara. Menurut resolusi itu, rangkaian uji coba tersebut melanggar Treaty on Non-Proliferation of Nuclear Weapons (NPT) serta mengancam perdamaian dan stabilitas di kawasan maupun internasional.

Alhasil, melalui resolusi itu, DK PBB menetapkan sejumlah langkah dan sanksi terhadap negara yang dipimpin oleh Kim Jong-un, berupa pengetatan kargo yang keluar-masuk Korea Utara, pelarangan suplai bahan bakar aviasi, dan pelarangan memasok mineral untuk Korut.

Sementara itu, resolusi 2321 tahun 2016 turut mengecam hal serupa. Dan melalui ketentuan itu, DK PBB menjatuhkan sanksi kepada Korut, melarang komunitas indternasional melakukan perdagangan batu bara, baja, dan bijih besi dengan Pyongyang.

Selain itu, Resolusi 2356 tahun 2017 berisi kecaman yang sama dengan ketentuan sebelumnya. Dan, melalui ketentuan itu, DK PBB menjatuhkan sanksi dengan memberikan travel ban bagi individu yang terlibat dalam program pengembangan nuklir dan rudal serta mendesak Pyongyang untuk melucuti segala persenjataan dan nuklir yang telah dimiliki.

Dan pada Resolusi 2371 tahun 2017, selain mengutuk program nuklir dan rudal Korut, DK PBB menjatuhkan sanksi baru dengan melarang negara yang dipimpin oleh Kim Jong-un itu menjual komoditas batu bara, baja, bijih besi, hasil laut, dan timah ke negara lain.

Terkait uji coba rudal teranyar Korut yang menyulut tensi tinggi, Tanah Air meminta agar seluruh pihak berkontribusi dalam menciptakan perdamaian dan stabilitas di kawasan Semenanjung Korea.

"Indonesia menegaskan kembali bahwa stabilitas di semenanjung Korea sangat penting artinya. Untuk itu, Indonesia mengajak semua negara untuk berkontribusi terhadap penciptaan perdamaian dan stabilitas di semenanjung Korea," jelas keterangan dari Kementerian Luar Negeri RI, seperti yang Liputan6.com terima pada Selasa, 29 Agustus 2017.

 

Simak pula video berikut ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Batam View Beach Resort Vote Wonderful Indonesia di Ajang UNWTO

Posted: 28 Aug 2017 09:10 PM PDT

Ajakan Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya agar masyarakat ikut berpartisipasi mendukung Wonderful Indonesia memenangkan kompetisi video yang digelar United Nation World Tourism Organization (UNWTO) langsung direaksi positif. Seluruh manajemen dan staff Batam View Beach Resort langsung ikut voting Wonderful Indonesia melalui smartphone masing-masing.

"Ikuti ajakan Menpar Arief Yahya, kami dan 200 staff yang merupakan keluarga besar Batam View Beach Resort sudah log in dan vote buat Indonesia dalam acara UNWTO Favourite Video," ujar Anddy Fong, General Manager Batam View Beach Resort.

Bukan hanya manajemen dan staff karyawan, Anddy juga meminta seluruh karyawan untuk bantu vote bersama keluarga dan teman-teman yang lain.

"Kita berharap Wonderful Indonesia bisa dapat nomor satu dalam acara ini. Dengan ikut vote, suara kita akan dapat Membantu Pak Arief Yahya dan tim kemenpar yang telah berjuang keras menduniakan branding nation Wonderful Indonesia," ucap dia.

Anddy juga berharap semua masyarakat Indonesia dari semua kalangan ikut membantu vote memenangkan Wonderful Indonesia di ajang UNWTO.

"Kemenangan nanti adalah kemenangan buat kita semua, buat Pariwisata Indonesia," kata dia.

Arief Yahya pun mensyukuri partisipasi dari Batam View Beach Resort dan terus mengajak masyarakat untuk ikut berpartisipasi.

"Ini patut kita syukuri, oleh karena itu, kami minta dukungannya terus untuk UNWTO ini, hanya membutuhkan waktu tidak lebih lima menit untuk ikut vote," ujar Arief.

Indonesia kembali bersaing dengan negara-negara lain dalam bidang pariwisata di ajang UNWTO Award-Tourism Video Competition. Kali ini video Wonderful Indonesia berjudul 'The Journey Through Wonderful Indonesia' masuk dalam kategori People's Choice Awards.

Video Wonderful Indonesia akan bersaing dengan lebih dari 60 video promosi pariwisata di dunia. The Journey to a Wonderful World berdurasi sekitar tiga menitan.

Terpilihnya video Wonderful Indonesia sebagai salah satu nominasi sudah membuktikan bahwa pariwisata Indonesia punya kualitas standar dunia. Ajakan Menpar itu juga diramaikan netizen dengan hashtag #VoteVideoIndonesia.

Kompetisi tersebut diadakan untuk menyambut event ke-22 UNWTO General Assembly yang akan digelar di Chengdu, China pada September 2017 mendatang.

Dalam videonya, Indonesia menampilkan beberapa destinasi kenamaan dalam negeri, seperti Yogyakarta dan Bali. Cuplikan video tentang batik dan tarian Bali pun turut ditampilkan.

Selain itu, budaya adat Raja Ampat di Desa Sawingrai hingga panorama alam Sembalun di NTB turut dimasukkan di dalam video. Tak lupa juga Gili Trawangan dan Wakatobi yang populer akan keindahan alam bawah lautnya. Semua merupakan destinasi yang tengah dipopulerkan oleh Kementerian Pariwisata (Kemenpar).

Traveller pun bisa membantu Wonderful Indonesia untuk memenangkan penghargaan, caranya dengan melakukan vote secara online di http://lmd.unwto.org/unwto-tourism-video-competition-2017. Selain melakukan vote secara online, traveller juga diperbolehkan untuk menyebar tautan video Wonderful Indonesia di sosmed pribadi dengan disertai tagar #UNWTOGAChina.

"Ayo bantu kami mempromosikan Wonderful Indonesia lewat vote di ajang UNWTO tahun ini. Yuk, kita serbu! Kita menangkan vote via digital tersebut," ucap Arief.


(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kemnaker Memberikan Apresiasi kepada 10 Perusahaan Ini

Posted: 28 Aug 2017 09:10 PM PDT

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) memberikan apresiasi kepada sepuluh perusahaan yang memperkerjakan penyandang disabilitas.

Penghargaan tersebut diberikan pada pembukaan Jobfair Kemnaker di Jakarta Internasional Expo (JIEXPO) Kemayoran pada Jumat (25/8/2017).

Sekretaris Jenderal Kemnaker Hery Sudarmanto mengatakan perusahaan baik BUMN/BUMD ataupun swasta wajib memberikan kesempatan yang sama bagi para rekan disabilitas. Pasalnya penyandang disabilitas juga memiliki kesempatan yang sama untuk bekerja.

"Jangan dilihat keterbatasannya, tapi dilihat kompetensinya. Berikan kesempatan kerja bagi penyandang disabilitas," ujar Hery.

Hery menambahkan, pembangunan ketenagakerjaan di Indonesia harus dilakukan secara inklusif, artinya siapa saja dan apapun kondisinya berhak mendapat akses ke pendidikan dan mendapatkan pekerjaan yang layak.

"Pemerintah pun memberikan perlindungan kepada para penyandang disabilitas melalui jaminan sosial yang diselenggarakan BPJS Ketenagakerjaan dan BPJS Kesehatan," kata Hery.

Pemerintah terus mendorong agar perusahaan-perusahaan dapat memberikan kesempatan kerja lebih luas kepada penyandang disablitas. Tentunya mereka dapat bekerja disesuaikan dengan jenis dan derajat kecacatan, pendidikan dan kemampuannya.

Berdasarkan UU No. 8 Tahun 2016 tentang Penyandang disabilitas telah mengamanatkan perusahaan swasta untuk mempekerjakan 1 persen penyandang disabilitas dari total pekerjanya sedangkan perusahaan BUMN sebanyak 2 persen.

Kepada penyandang disabilitas, Hery berpesan agar tidak berkecil hati dan tetap optimistis mampu bekerja di perusahaan serta terus meningkatkan kompetensi.

"Teruslah berusaha menjadi pribadi yang lebih baik, tentunya dengan meningkatkan kompetensi," tukasnya.

Adapun sepuluh perusahaan yang mendapat penghargaan adalah:

1. Nakamura Holistic Theraphy dari Surakarta, Jawa Tengah.
2. PT Jatim Autocom, Jawa Timur.
3. Maya Ubud dan Spa, Provinsi Bali.
4. PT. Changshin Reksa Jaya, Kabupaten Garut, Jawa Barat.
5. PT. Budi Sehat Sentra Dragnostika, Kota Surakarta, Jawa Tengah.
6. PT. Ekamas International Hospital, Provinsi Riau.
7. PT. Dadi Mulyo Sejati, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur.
8. Kopkartel Jambi, Provinsi Jambi.
9. CV. Wilgant Mobil, Kabupaten Batubara, Sumatera Selatan.
10. PT. Ajun Putra Permai, Kota Ternate, Provinsi Maluku Utara.

Seperti diketahui, Jobfair 2017 Kemnaker yang diselenggarakan di JIEXPO Kemayoran terbuka juga untuk para rekan disabilitas.

Sebanyak 12 ribu lowongan kerja dari berbagai sektor tersedia dalam bursa kerja nasional (Jobfair) di Jakarta Internasional Expo (JIEXPO) Kemayoran yang digelar tanggal 25-26 Agustus 2017 mulai pukul 08.00-16.00.


(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Djarot Ingin Pasar Tradisional Gabung Rusun dan Pusat Olahraga

Posted: 28 Aug 2017 09:08 PM PDT

Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat memiliki cara sendiri, agar pasar tradisional di Ibu Kota tetap diminati warga. Djarot mengimbau agar PD Pasar Jaya melengkapi pasar dengan pusat olahraga, dan dalam jangka panjang membangun rusun di atas pasar.

"Kita harus berubah, karena persaingan berubah. Pasar dicampur misal gabung perumahan, rusun, pasar digabung kuliner dan sarana olahraga futsal. Dengan cara gitu bisa narik orang," kata Djarot saat meresmikan Pasar Pelita, Tanjung Priok, Selasa (29/8/2017).

Pada kesempatan sama, Direktur Utama PD Pasar Jaya Arief Nasrudin mengatakan, Pasar Pelita sudah tampil modern dan dilengkapi berbagai sarana penunjang, seperti lokasi parkir luas dan kios yang nyaman.

"Pembangunan pasar rakyat bersubsidi merupakan salah satu program sistematik Pemerintah DKI, sehingga masyarakat ekonomi rendah dapat berdagang dan tidak terbebani biaya yang besar," ujar Arief.

Pasar Pelita berdiri di atas lahan seluas 3.425 meter, dengan luas bangunan 2.592 meter persegi. Pasar ini mampu menampung 382 tempat usaha dari 255 pedagang.

"Untuk keamanan pasar sarana pendukung seperti hydrant dan CCTV juga sudah terpasang. Kita imbau agar pedagang dan masyarakat yang berbelanja, bisa ikut menjaga pasar agar tetap aman dan nyaman," tandas Arief.

Sementara, untuk revitalisasi hingga akhir 2017 masih ada 16 pasar yang akan dituntaskan PD Pasar Jaya. Sedangkan pada awal 2018 ada 13 pasar.

Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat sebelumnya minta pasar tradisional direvitalisasi, agar jauh dari kesan kumuh dan mendorong warga ke pasar. Djarot ingin pasar tradisional di Jakarta berstandar nasional.

"Pasar tradisional ini kita kejar terus sesuai dengan standar nasional," kata Djarot di kawasan Koja, Kamis, 24 Agustus 2017.

Standar nasional yang dimaksud adalah pasar memiliki fasilitas lengkap, seperti toilet layak, parkir, musala, puskesmas, hingga tempat menyusui.

Bahkan, Djarot juga meminta agar pasar tradisional terintegrasi tempat hiburan, seperti ruang publik terpadu ramah anak (RPTRA) dan pusat grosir milik DKI atau Jak Grosir. Dengan begitu, harga akan stabil dan pasar tetap ramai.

 

Saksikan video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Saksikan Live Streaming Final Bulu Tangkis Putra SEA Games

Posted: 28 Aug 2017 09:05 PM PDT

Jonatan Christie jadi satu-satunya atlet bulu tangkis Indonesia yang sukses menembus final nomor perorangan SEA Games 2017. Sisanya, dari berbagai nomor, atlet Indonesia semuanya rontok saat berusaha mencapai partai puncak.

Jonatan sendiri lolos ke final usai di semifinal mengalahkan wakil Vietnam, Nguyen Tien Minh, dengan skor 21-11 dan 21-16. Di final, dia akan berhadapan dengan atlet Thailand, Khosit Phetpradab.

Tentu, atlet berusia 27 tahun ini diharapkan bisa memenangkan pertandingan yang menyumbang emas untuk Indonesia. Maklum, hingga saat ini, baru satu emas disumbangkan tim bulu tangkis, yaitu dari nomor ganda putra.

Anda dapat menyaksikan aksi Jonatan Christie memburu emas tunggal putra bulu tangkis SEA Games 2017 melalui live streaming di Liputan6.com mulai pukul 13.30 WIB.

Untuk link live streaming silakan klik di sini....

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kronologi Pemerkosaan Gadis Belia oleh 7 Remaja

Posted: 28 Aug 2017 09:00 PM PDT

Gadis belia di Bantaeng, Sulawesi Selatan, AD (17 tahun) diperkosa tujuh remaja secara brutal. Dalang aksi pemerkosaan brutal itu adalah mantan pacar si gadis yang sakit hati usai putus cinta.

Kapolres Bantaeng, AKBP Adip Rojikan, menjelaskan kejadiannya pada Selasa, 22 Agustus 2017, sekitar pukul 21.00 Wita. Saat itu si mantan berinisial IB mengajak AD untuk bertemu di Pantai Seruni. Saat bertemu, IB kemudian mengajak AD untuk berkeliling meggunakan sepeda motor.

Saat tiba di Desa Biangkeke, Kecamatan Pajukukang, Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan, IB kemudian berpura-pura motornya mogok. Keduanya terpaksa berhenti di pinggir jalan.

"Nah di situ teman-teman IB datang dan menyuruh IB untuk pergi, sementara korban tetap tinggal," kata Adip.

Korban saat itu ketakutan dan berusaha melarikan diri. Namun apa daya, korban yang hanya sendiri tak mampu melawan dan hanya bisa pasrah diperkosa oleh teman-teman IB.

"Korban diseret ke semak-semak, dia diancam. Akhirnya korban hanya bisa pasrah diperkosa secara bergantian oleh para pelaku," ujar Kapolres.

Tak berhenti sampai di situ, ucap Adip, saat korban diantar pulang, salah seorang pelaku bahkan meminta kepada korban untuk melayani nafsunya sekali lagi.

"Dari keterangan korban, pelaku yang mengantar pulang bahkan masih meminta korban untuk melayani birahinya. Karena takut dengan ancaman pelaku korban akhirnya memenuhi keinginan pelaku," ucap Adip.

Akibat kejadian ini, korban AD, mengalami pendarahan pada bagian vitalnya, sehingga ia harus dirawat inap selama beberapa hari di RSUD Bantaeng. "Korban sempat diopname beberapa hari," kata Adip.

Saat ini pihak Kepolisian masih melakukan pengejaran terhadap enam orang pelaku yang berhasil melarikan diri. Polisi baru menangkap dua pelaku (IB dan EW), berkas keduanya sekarang udah tahap satu (P21).

"Enam pelaku lainnya yang juga masih remaja sementara dalam pengejaran, soalnya mereka kemungkinan kabur keluar Kabupaten Bantaeng," kata perwira menengah berpangkat dua bunga itu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3: Hujan Misterius Guyur 1 Rumah, Remaja Melahirkan di Jalan

Posted: 28 Aug 2017 09:00 PM PDT

Sebuah rekaman video yang diunggah akun Twitter @febicil menunjukkan fenomena alam tak biasa. Dalam rekaman itu, tampak sebuah rumah di kawasan Tebet, Jakarta diguyur hujan. Anehnya, rumah lain di sekelilingnya tidak terkena hujan.

Video itu juga merekam suara hujan yang terdengar jelas dan menunjukkan perbedaan antara rumah itu dengan rumah lain yang tidak basah sama sekali.

Menurut wanita itu, peristiwa itu terjadi di wilayah Tebet Barat Dalam atau tepatnya di belakang Hotel Ibis. Lebih jauh, Febicil menjelaskan kalau pemilik rumah tidak mengetahui kejadian tersebut karena tengah pergi naik haji.

Artikel soal fenomena aneh itu menjadi yang paling banyak dikunjungi pembaca kanal Citizen6, Liputan6.com.

Selain itu, cerita tentang gadis remaja yang melahirkan di jalanan karena ditolak di klinik menjadi artikel favorit nomor dua. Klinik itu beralasan, tidak bisa membantu si gadis karena masih berusia 17 tahun dan tidak didampingi siapa pun. 

Berikut top 3 Citizen6:

1. Hujan Misterius Cuma Guyur 1 Rumah di Tebet, Kok Bisa?


Fenomena alam tak biasa terjadi di kawasan Tebet, Jakarta Selatan. Biasanya, hujan mengguyur satu kawasan secara merata. Paling tidak, dalam cakupan wilayah yang cukup luas.

Namun, satu rumah di Tebet secara ajaib diguyur hujan sementara rumah di sekelilingnya tidak. Hujan tersebut turun di malam hari belum lama ini.

Selengkapnya..

2. Ditolak Klinik, Remaja Malang Terpaksa Melahirkan di Jalanan

Seorang remaja perempuan dari India terpaksa melahirkan anak kandungnya sendiri di tengah jalan raya setelah ditolak dari sebuah klinik. Gadis itu awalnya telah meminta bantuan melahirkan ke klinik Chandil Sub Divisional di Jharkhand, India.

Namun sayangnya, pihak rumah sakit menolak dengan alasan dia masih berusia 17 tahun dan tidak didampingi oleh siapa pun. Karena tak mendapat bantuan, dengan terpaksa dia melahirkan anaknya di jalanan.

Selengkapnya..

3. 7 Wisata Batam yang Paling Hits untuk Traveling


Batam menjadi kepulauan Riau yang nggak hanya menawarkan serunya wisata belanja. Kota yang lokasinya berseberangan dengan Singapura dan Malaysia ini menawarkan berbagai atraksi wisata di Batam yang unik dan menarik lho.

Inilah alasan mengapa kota tersebut selalu ramai dikunjungi traveler. Selain dari Indonesia, banyak juga turis mancanegaranya.

Selengkapnya..

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemerintah Hitung Ulang 391.084 Aset Milik Negara

Posted: 28 Aug 2017 09:00 PM PDT

Kementerian Keuangan (Kemenkeu) akan menghitung ulang (revaluasi) aset atau Barang Milik Negara (BMN). Setidaknya, akan ada 934.409 unit barang milik negara yang bakal dihitung ulang nilainya oleh pemerintah.

Direktur Jenderal Kekayaan Negara Kemenkeu, Isa Rachmatarwata, mengatakan, penghitungan ulang nilai aset tersebut dituangkan dalam Program Revaluasi Barang Milik Negara, Selasa (29/8/2017). Rincian dari barang milik negara tersebut berupa tanah sebanyak 108.524 unit, gedung 434.801 unit, serta jalan, irigasi dan jaringan sebanyak 391.084 unit.

"Jadi untuk saat ini, targetnya berjumlah 934.409 barang atau item" kata dia di Kantor Kementerian Keuangan Jakarta, Selasa (29/8/2017).

Barang milik negara yang dihitung merupakan objek yang diperoleh sebelum 31 Desember 2015. Proses penilaian kembali akan dilakukan selama dua tahun. "Pelaksanaan revaluasi BMN akan dilakukan dua tahun, mulai hari ini sampai 2018," ujar dia.

Lebih lanjut, penilaian kembali BMN untuk memperbaharui underlying aset penerbitan sukuk. Lalu, untuk memperoleh nilai aset terkini serta membangun basis data yang lebih baik. "Kita juga akan mampu identifikasi BMN yang idle, yang belum termanfaatkan secara optimal," tandas dia.

Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan mencatat aset yang dimiliki ‎ negara mencapai Rp 5.285 triliun per 30 Juni 2016.

Direktorat Jenderal Kekayaan Negara terus memperbaiki dan fokus pada penertiban dan hukum aset negara. Fokus perbaikan aset negara itu dilakukan mengingat DJKN juga telah genap berusia 10 tahun pada 1 November 2016.

Tonton Video Menarik Berikut Ini:

 

Sebelumnya, Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani pernah menceritakan pengalamannya saat mengawal keuangan negara tanpa memiliki lembaga yang mencatat kekayaan negara. Melihat masalah itu maka terbentuk Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) pada 10 tahun lalu.

Ketika mengingat masa lalu itu, perasaan Sri Mulyani berkecamuk. Saat itu, dia menjabat sebagai Menteri Keuangan di era pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memiliki cita-cita untuk kembangkan kekayaan negara.

"Saya merasakan ada perasaan berkecamuk karena 10 tahun lalu saya Menteri Keuangannya. Seperti kembali lagi ke masa lalu. Saya ingat betul menit demi menit, jam demi jam, bulan demi bulan. Bagaimana kita ingin membangun kekayaan negara," kata Sri Mulyani.

Sri Muyani melanjutkan, saat itu Indonesia belum memiliki neraca keuangan dan kekayaan negara yang tercatat. Padahal aset negara sangat banyak. Karena itu, banyak aset negara yang pindah tangan atau digunakan pihak yang tidak dikenal.

"Bayangkan saya jadi Menteri Keuangan, 10 tahun lalu tidak punya neraca Keuangan dan kekayaan negara. Tapi bagaimana kalau tidak ada neracanya. Bisa kemana kekayaan negara ini," ungkap Sri Mulyani.

Bahkan, istana negara yang menjadi lambang pemerintahan pun sempat belum tercatat sebagai aset‎ negara. "Banyak, istana negara tidak masuk ke buku. Asetnya kalau kita lihat title-nya belum ada padahal simbol dari pimpinan negara Republik Indonesia," ucap Sri Mulyani.

Sri Mulyani menuturkan, DJKN lahir usai melewati proses cukup panjang. Instansi itu diharapkan dapat kelola neraca keuangan dan kekayaan negara dengan kredibel.

"Kami paham waktu kami mengelola kekayaan negara adalah perjalanan panjang. Maka langkah pertama dulu membangun neraca yang kredibel. Maka pada awal kami bangun neraca pasti disclaimer tidak apa-apa. Karena untuk menyelesaikan solusi kita harus tahu masalahnya dulu," ujar Sri Mulyani.

DJKN mencatat aset negara mencapai Rp 5.285 triliun per 30 Juni 2016. Angka itu usai DJKN berdiri selama 10 tahun. Aset negara itu akan terus meningkat.

Direktur Jenderal Kekayaan Negara‎ Sonny Loho mengatakan, pihaknya juga fokus penertiban dan hukum pada aset negara usai berusia 10 tahun pada 1 November 2016.

Sonny menuturkan, dampak dari langkah tersebut adalah membaiknya laporan keuangan Pemerintah Pusat ‎dan lembaga. Aset negara yang terus meningkat sampai 30 Juni 2016 tercatat mencapai Rp 5.285 triliun.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Juventus Datangkan Bek Baru Hari Ini

Posted: 28 Aug 2017 09:00 PM PDT

Juventus mulai bernapas lega soal celah di lini belakang mereka usai ditinggal Leonardo Bonucci. Pasalnya, Si Nyonya Tua sudah menemukan pengganti yang sepadan, yakni bek Schalke 04, Benedikt Howedes.

Menurut Sky Sport Italia, Juventus akan mendatangkan Howedes ke Turin dengan jalan peminjaman, dengan biaya 3,5 juta euro untuk jangka satu tahun. Di akhir musim, mereka memiliki opsi untuk mempermanenkan pemain internasional Jerman itu dengan harga 11,5 juta euro.


Kesepakatan kabarnya akan dirampungkan hari ini, Selasa (29/8/2017), dan Howedes akan menjalani tes medis di hari Rabu besok.

Direktur Juventus, Beppe Marotta sebelumnya juga sudah terang-terangan soal kabar transfer Howedes. Dia bilang, pihaknya hanya tinggal menyelesaikan perkara kontrak pemain yang sudah membela Schalke sejak remaja itu.

"Kami tidak akan menyangkal bahwa kami sudah berhubungan (dengan Schalke). Howedes adalah sosok yang menarik. Namun kami masih harus berurusan dengan masalah kontrak sang pemain dengan Schalke 04. Yang pasti dia adalah opsi kami. Bahkan mungkin lebih dari sekadar dugaan," ucap Marotta.

Bergabung dengan Juventus akan menjadi pengalaman pertama bagi Howedes merumput di luar Jerman. Ya, sepanjang kariernya, pemain 29 tahun itu hanya bermain di Bundesliga.

Kedatangan Howedes ini membuka pintu keluar bagi Kwadko Asamoah menuju Galatasaray. Disebut-sebut, raksasa Turki itu telah mengajukan penawaran sebesar 10 juta euro.

Dalam beberapa pekan terakhir, Juventus memang dikabarkan ingin menjual Asamoah karena persaingan di lini tengah mereka sudah terlalu sesak. Pemain asal Ghana itu sendiri sejauh ini lebih sering diturunkan sebagai bek sayap kiri ketimbang di posisi aslinya.

Di samping itu, Asamoah juga tidak lagi masuk dalam rencana pelatih Massimiliano Allegri. Terlihat, dalam dua pertandingan Serie A yang telah berjalan, gelandang berusia 28 tahun itu tidak dimainkan. Bahkan, terakhir saat melawan Genoa, ia tidak disertakan dalam skuat Juventus. (Abul Muamar)

Saksikan video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Perkuat Perlindungan TKI, Pemerintah Buka Lima Atnaker

Posted: 28 Aug 2017 09:00 PM PDT

Kementerian Ketenagakerjaan membuka Atase Ketenagakerjaan (Atnaker) di lima negara yang banyak menerima Tenaga Kerja Indonesia (TKI). Lima Atnaker tersebut ditempatkan di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Singapura, Korea Selatan, Brunei Darussalam, Qatar dan Jordania.

Dengan penambahan lima Atnaker, maka pemerintah telah menempatkan Atnaker di KBRI pada sembilan negara. Empat negara yang sebelumnya sudah ada adalah Arab Saudi, Kuwait, Malaysia dan Uni Emirat Arab.

"Penambahan Atnaker ini merupakan upaya pemerintah meingkatkana perlindungan terhadap TKI di luar negeri," kata Sekretaris Jenderal Kemnaker Hery Sudarmanto saat melantik sembilan Atnaker untuk masa tugas 2017-2020, di Kantor Kemnaker Jakarta, Senin 28 Agustus 2017.

Lima Atnaker baru tersebut adalah Rosinna Simanullang (KBRI di Seoul, Korea Selatan), Budi Wikaningtyas (KBRI di Bandar Seri Begawan, Brunei Darussalam), Muchamad Yusuf (KBRI di Doha, Qatar), Suseno Hadi (KBRI di Amman, Jordania) dan Agus Ramdhani (KBRI di Singapura). Sebelumnya, di lima negara tersebut masalah TKI hanya ditangani oleh Staf Teknis Ketenagakerjaan di KBRI setempat.

Empat Atnaker di negara yang sebelumnya sudah ada adalah Sa'dullah (KBRI di Riyadh, Saudi Arabia), Budhi Hidayat Laksana (KBRI di Kuala Lumpur, Malaysia), Alamsyah (KBRI di Kuwait City, Kuwait) dan Decky Haedar Ulum (KBRI di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab). Mereka menggantikan pejabat Ataker sebelumnya yang telah ditarik ke Indonesia.

Pada saat yang bersamaan, dilantik pula Sholahudin sebagai Staf Teknis Ketenagakerjaan pada Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Hongkong dan Mochamad Yusuf sebagai Staf Teknis Ketenagakerjaan pada KJRI di Jeddah, Saudi Arabia.

Hery menambahkan, sebelumnya perlindungan terhadap TKI di Korea Selatan, Brunei Darussalam, Qatar, Singapura dan Jordania hanya diberikan oleh Staf Teknis Ketenagakerjaan, sehingga masalah perlindungan TKI sering mengalami kendala. Hal ini disebabkan kewenangan Staf Teknis Ketenagakerjaan tidak seluas Atnaker.

"Upaya perlindungan TKI tidak bisa hanya diberikan oleh Staf Teknis Ketenagakerjaan yang tidak memiliki kewenangan diplomatik. Lain halnya dengan Atase yang memiliki kekebalan dan kewenangan diplomatik," ujar Hery.

Hery berharap, para pejabat Atnaker dan Staf Teknis Ketenagakerjaan tersebut bisa cepat beradaptasi dengan tanggung jawab barunya agar bisa memberikan pelayanan terbaik untuk para TKI di luar negeri. Diingatkan, para pejabat yang baru dilantik tersebut tak hanya wakil dari Kemnaker yang mengurusi bidang ketenagakerjaan, namun juga harus menjaga citra Indonesia di kancah Internasional.


(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kulit Pisang Ternyata Bisa Dibuat Minuman Segar Antioksidan

Posted: 28 Aug 2017 09:00 PM PDT

Anda mungkin tidak percaya, kulit pisang ternyata memiliki kandungan antioksidan lebih tinggi dari daging buahnya. Kulit pisang mengandung aktivitas antioksidan yang tinggi dibanding daging buahnya.

Senyawa antioksidan flavoniod yang terkandung pada pisang berpotensi sebagai antioksidan tinggi.

Adanya kandungan antioksidan yang tinggi menjadi inspirasi bagi mahasiswa Fakultas Farmasi Universitas Airlangga membuat minuman menyegarkan yang kaya antioksidan.

Tim yang terdiri atas Dian Retno, Alistya Rizky, Alfis Zahroh, Lia Ahyuni, dan Istianah memberikan nama minuman ini, Bapeelon Tea (Banana Peel and Cinnamon Tea).

Keberhasilan inovasi minuman dituangkan dalam proposal Program Kreativitas Mahasiswa bidang Kewirausahaan (PKMK) dan telah lolos dari penilaian Dikti untuk memperoleh dana dari program PKM Kemenristekdikti tahun 2016-2017.

 

 

Simak video menarik berikut ini:

Cara membuat Bapeelon Tea ini cukup praktis. Pertama, pilih dan cuci kulit pisang. Bagian dalam kulit pisang dipilih atau diambil. Lalu dikeringkan menggunakan oven. Kulit pisang yang sudah kering kemudian dibuat serbuk.

Hasil serbuk ini diseduh bersama serbuk kayu manis. Kemudian diberikan tambahan gula secukupnya. Bapeelon Tea siap dikemas dan diminum. Minuman ini cocok diminum di segala usia, mulai dari anak-anak hingga dewasa.

"Selain menyehatkan, minuman ini harganya relatif murah. Cukup seharga Rp 5.000 sudah dapat memeroleh minuman segar isi 300 ml dalam kemasan botol," kata Dian, dikutip dari laman Universitas Airlangga, Selasa (29/8/2017).

Kulit pisang dibuat minuman segar antioksidan. (Foto: UNAIR)

Usaha produksi teh ini baru dimulai. Produksi tahap pertama sudah cukup memuaskan. Mereka membuka pesan order pertama pada tanggal 5 Juni lalu.

Baru hari pertama dibuka, order sudah mencapai 50 buah. Untuk pemesanan lebih lanjut bisa melalui Instagram dengan id bapeelon_tea dan melaui line dengan id @acb7223s.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Susah Move On Dari Mantan? Lakukan 4 Cara Ini

Posted: 28 Aug 2017 09:00 PM PDT

Hal yang paling menyakitkan dalam hubungan asmara adalah perpisahan. Mengakhiri hubungan dengan orang yang masih Anda cintai, bukanlah hal yang mudah untuk dijalani. Banyak penyebab yang membuat hubungan Anda tidak baik bila diteruskan, walaupun hati Anda masih sangat mengharapkannya berubah.

Dilansir dari Yourtango.com, Selasa (29/8/2017) coba lakukan empat hal berikut bila Anda susah move on dari mantan yang masih Anda cintai.

1. Biarkan Diri Anda Merasakan Sakit Hati
Tujuan utama move on adalah melupakan kenangan manis Anda bersama dirinya. Hal yang paling memungkinkan Anda untuk mengatasi rasa kangen yaitu dengan membiarkan rasa sakit hati Anda. Luapkanlah emosi Anda, menangislah bila memang merasa bahwa menangis akan membuat lebih lega. Terkadang rasa sakit yang dirasakan akan membantu memudahkan Anda melupakan kenangan-kenangan indah bersama mantan.

2. Bersyukur
Memang ini terdengar tidak masuk akal tetapi, tidak ada salahnya bersyukur dengan berakhirnya hubungan Anda. Tanamkan dipikiran Anda mengenai semua keburukan tentang dirinya, mulai dari sikap kasar yang ia lakukan hingga mengakhiri hubungan asmara. Dengan begitu, Anda merasa lega dengan hubungan yang telah berakhir.

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini:

Ilustrasi Foto Putus Cinta (iStockphoto)

Sudah saatnya Anda menjauh dari rasa sedih dan galau, mulailah keluar dari kamar Anda dan rayakan status single Anda saat ini. Ajak teman-teman untuk melakukan aktivitas yang menyenangkan. Usahakan menjauhi tempat yang pernah Anda kunjungi dengan mantan Anda. Tidak ada salahnya tetap terus menyemangati diri Anda dengan melakukan pesta kecil-kecilan.

4. Evaluasi
Setelah bersenang-senang, cobalah luangkan beberapa waktu untuk berpikir sejenak. Buatlah daftar sikap yang Anda tidak sukai dari hubungan yang lalu, misalnya Anda tidak suka dilarang ataupun tidak suka dengan perlakuan kasar. Buatlah perbandingan dan pertimbangan, bila Anda betemu dengan orang yang ingin Anda dekati. Hal ini dilakukan untuk menghindari hubungan yang tidak sehat, seperti sebelumnya.

Fellisia

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tak Ingin Cucu Di-bully, Ibunda Ayu Ting Ting Umumkan Ini

Posted: 28 Aug 2017 08:50 PM PDT

Kesuksesan yang diterima Ayu Ting Ting tampaknya memberi imbas kepada keluarga. Namun, tak semua dampak yang diterima keluarga pelantun "Geboy Mujaer" itu selalu positif.

 

 

Tak jarang, keluarga Ayu Ting Ting juga menerima hujatan atau fitnah dari haters. Bahkan belakangan ini, buah hati Ayu Ting Ting juga sudah menjadi sasaran dari peselancar di dunia maya.

Lewat Instagram pribadinya, Umi Kalsum, ibunda Ayu Ting Ting, memberikan sebuah pengumuman terkait dengan akun Instagram yang mengatasnamakan cucunya itu.

"Ass buat semuanya ibu cuma mau beritahukn klu bilqis tidak mempunyai IG yy mkasihh," tulis ibu dua anak itu sebagai keterangan video yang diunggah pada Selasa (29/8/2017).

Dalam video yang sudah disukai 10 ribu pengguna Instagram itu, ibunda Ayu Ting Ting menegaskan, jika ada yang akun yang mengatas namakan Bilqis Khumaira Razak itu adalah palsu.

 

 

Ass buat semuanya ibu cuma mau beritahukn klu bilqis tidak mempunyai IG yy mkasihh

A post shared by Umi Kalsum (@mom_ayting92_) on

Seolah tak ingin mendapat tanggapan dari warganet, ibunda Ayu Ting Ting pun mematikan kolom komentar di media sosialnya itu.

 

Simak video menarik berikut ini : 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Febri Haryadi Janjikan Medali Perunggu SEA Games untuk Indonesia

Posted: 28 Aug 2017 08:47 PM PDT

Kegagalan Timnas Indonesia U-22 menembus final SEA Games 2017 usai dikalahkan tuan rumah Malaysia tentunya membuat banyak pihak kecewa. Salah satu pemain yang merasakan dampak dari kekalahan itu adalah penyerang sayap, Febri Haryadi.


Apalagi dalam laga itu timnas Indonesia bermain dominan. Namun mereka kalah karena satu gol yang diciptakan tuan rumah memanfaatkan tendangan penjuru.

"Hasil kemarin tentunya tidak memuaskan, kecewa, tapi seluruh pemain telah melakukan sebaik mungkin di lapangan. Hanya memang hasilnya kurang menyenangkan." ujar Febri seperti dilansir dari situs resmi Persib.

Meski demikian kekalahan melawan Malaysia tak membuat timnas Indonesia U-22 patah arang. Febri pun berjanji akan membawa medali ke tanah air.

Timnas Indonesia U-22 akan menantang Myanmar pada perebutan tempat ketiga. Laga ini akan digelar sore nanti di Stadion Selayang mulai pukul 15.30 WIB.

"Kami akan langsung fokus untuk pertandingan berikutnya. Kami ingin memaksimalkan pertandingan itu, semoga bisa menang," Febri mengakhiri. (Nabila Muniva)

Saksikan video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Apartemen Tipe Studio Juga Bisa Super Instagramable. Ini Caranya!

Posted: 28 Aug 2017 08:45 PM PDT

Belum banyak orang yang bersedia untuk tinggal atau pindah hunian ke unit apartemen. Pasalnya, unit apartemen biasanya ditawarkan dengan ukuran luas bangunan yang sangat terbatas.

(Baca juga: Yuk, Intip Apartemen K-Pop Idol Yura Girl's Day!)

Misalnya untuk unit studio, rata-rata hanya sekitar 21 meter persegi sampai 30 meter persegi. Keterbatasan ruang tersebut tentu memberi tantangan tersendiri bagi penghuninya dalam urusan menata barang atau melakukan aktivitas keseharian.

Akan tetapi, anggapan tersebut ditepis oleh mereka yang memiliki gaya hidup yang aktif dan praktis. Tinggal di apartemen yang berlokasi strategis dan punya fasilitas penunjang justru bisa meningkatkan nilai prestis bagi seseorang yang tinggal disana.

Selain itu, tren desain interior minimalis juga membuat penghuni apartemen ramai-ramai mendandani unitnya sekreatif mungkin. Tidak perlu belanja furnitur atau aksesoris mahal untuk punya unit yang super instagramable, cukup simak beberapa tips dari Rumah.com berikut ini.

1. Buat fungsional

Meskipun unit studio hanya terdiri dari satu ruangan kosong tanpa sekat, namun sangat penting membagi ruangan dengan fungsinya masing-masing. Seperti ruang tidur, ruang tamu, dan area bersantai.

Jadi pastikan ada beberapa perabot penunjang seperti sofa dan meja nakas untuk ruang tamu, televisi dan karpet untuk ruang bersantai, dan ranjang tidur yang bisa dilipat menjadi sofa.

2. Maksimalkan ruang gerak

Sebisa mungkin kurangi jumlah barang di unit studio Anda. Beli benda yang multifungsi supaya tidak terlupa untuk disimpan atau tercecer dan menjadi berantakan. Misalnya untuk set meja kursi, tambahkan kaca di dinding depannya supaya bisa berfungsi sebagai meja rias sekaligus meja kerja.

3. Cahaya dan warna terang

Ruang yang sempit harus terlihat cerah dan terang supaya terkesan lega dari sesungguhnya. Di siang hari Anda bisa memaksimalkan asupan sinar matahari dari jendela, sementara di malam hari bisa menambah cahaya dari lampu gantung kristal atau lampu tidur bergaya industrial.

Selain cahaya, Anda juga perlu memberi sentuhan warna terang ke dalam ruang. Namun jangan berlebihan, cukup pada aksesoris kecil atau detil furnitur.

(Simak juga: Aneka pilihan apartemen berukuran studio dengan harga mulai dari Rp300 jutaan)

4. Aksesoris seni

Tak ada ruangan instagramable tanpa kehadiran hiasan seni seperti dinding mural atau bingkai lukisan. Pilih salah satu atau dua sisi dinding yang ingin dijadikan fokal poin dan isi dengan hiasan seni.

Misalnya bingkai berisi kalimat kutipan kata bijak, lukisan pop art atau stiker dan wallpaper bermotif abstrak. Hiasan bernuansa seni lain juga bisa didapat dari pemilihan aksesoris atau furnitur yang berbentuk unik.

5. Manfaatkan headboard

Area headboard atau dinding tempat bersandar ranjang kasur sangat ideal untuk menjadi tempat dekorasi. Ketika Anda tidak punya area untuk nakas tempat meletakkan jam alarm , bingkai foto, dan lampu tidur, maka manfaatkan area headboard dengan menggantungkan rak ambalan gantung.

Keuntungan lainnya, Anda pun bisa berfoto selfie setelah bangun tidur dengan latar belakang headboard yang stylish.

 

Isnaini Khoirunisa

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Janji Wonderkid Persib untuk Fans Timnas Indonesia U-22

Posted: 28 Aug 2017 08:45 PM PDT

Kekalahan yang diterima oleh timnas Indonesia U-22 saat melawan tuan rumah Malaysia di semifinal SEA Games 2017 tentunya membuat banyak pihak kecewa. Salah satu pemain yang merasa kecewa dengan kekalahan itu adalah wonderkid Persib Febri Haryadi.

Apalagi dalam laga itu timnas Indonesia bermain dominan. Namun mereka kalah karena satu gol yang diciptakan tuan rumah memanfaatkan tendangan penjuru.

"Hasil kemarin tentunya tidak memuaskan, kecewa, tapi seluruh pemain telah melakukan sebaik mungkin di lapangan. Hanya memang hasilnya kurang menyenangkan." ujar Febri seperti dilansir dari situs resmi Persib.

Meski demikian kekalahan melawan Malaysia tak membuat timnas Indonesia U-22 patah arang. Febri pun berjanji akan membawa medali ke tanah air.

Timnas Indonesia U-22 akan menantang Myanmar pada perebutan tempat ketiga. Laga ini akan digelar sore nanti di Stadion Selayang mulai pukul 15.30 WIB.

"Kami akan langsung fokus untuk pertandingan berikutnya. Kami ingin memaksimalkan pertandingan itu, semoga bisa menang," Febri mengakhiri. (Nabila Muniva)

Saksikan video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Aktif Lagi di Medsos, Ibunda Nagita Slavina Maafkan Raffi Ahmad?

Posted: 28 Aug 2017 08:40 PM PDT

Setelah sekian lama menghilang, ibunda Nagita Slavina, Rieta Amilia, akhirnya kembali memperlihatkan diri ke hadapan publik. Belum lama ini, Rieta terlihat bersama Raffi Ahmad dan Nagita Slavina merayakan ulang tahun Rafathar.

Tak hanya itu, Rieta Amilia juga sudah kembali aktif di Instagram pribadinya. Ia memulai posting-annya lagi dengan mengunggah poster film Rafathar The Movie ke Instagram pribadinya di pertengahan Agustus ini.

 Nagita Slavina, Rieta Amilia, Caca Tengker dan Rafathar.

Rieta terakhir kali aktif di Instagramnya saat Lebaran tahun lalu atau sekitar Juli 2016. Pada waktu itu, gosip perselingkuhan Raffi Ahmad dan Ayu Ting Ting berembus sangat kencang.

Banyak yang menduga, menghilangnya ibunda Nagita Slavina dari media sosial lantaran ingin menghindari kabar buruk soal perselingkuhan menantunya. Apalagi tak lama setelah itu Rieta Amilia diketahui sempat jatuh sakit.

Kini, ibunda Nagita Slavina itu rutin mengunggah sejumlah foto dan video lagi ke Instagram pribadinya. Terutama momen-momen indahnya bersama sang cucu tercinta, Rafathar.

Ibunda Nagita Slavina aktif lagi di Instagram [foto: instagram/rieta_amilia]

Kembalinya Rieta Amilia rupanya disambut antusias oleh warganet. Mereka bahagia melihat ibunda Nagita Slavina itu sekarang sudah lebih ceria.

"Sng liat mm @rieta_amilia udh ceria lagi. Sosok ibu yg amat sangat menyayangi anak2'y. Smoga sehat dan bahagia sllu," ujar @intaneyzels.

"Aaaaaaahhhhhhh bahagia deh kalau udah liat ngumpul gini sehat selalu ya @rieta_amilia mba @raffinagita1717," sahut @listavera95.

 

Simak video menarik di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: