Minggu, 16 September 2018

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Adeline Ungkap Kehilangan Cinta dalam Lagu

Posted: 16 Sep 2018 10:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Salah satu mantan personel Cherrybelle, Adeline membuktikan eksistensinya dengan bersolo karir. Adeline mengeluarkan single 'Bila Saja' yang diciptakannya sendiri berdasarkan pengalaman pribadinya. Dengan lirik lagu yang romantis, Adeline pun sukses membuat baper orang-orang yang mendengar lagunya itu. 

"Lagu ini mengungkap perasaan saya dan liriknya memang diambil dari pengalaman pribadi saya. Jadi ceritanya itu tentang seorang kekasih yang kehilangan rasa cinta kepada pasangannya karena keegoisan pasangannya. Sang kekasih juga akan tetap menjadi miliknya, tetapi itu sudah terlambat bagi dia," ujar Adeline saat ditemui di Hard Rock Cafe Jakarta, baru-baru ini.

Lirik yang romantic ini kemudian dibalut dengan musik ala Mario Kacang. Mario yang sukses membuat banyak musisi populer melihat potensi Adeline dan akhirnya menjadi produser di lagu ini. 

"Ini suatu kesempatan yang akhirnya membawa saya ke panggung musik Indonesia. Setelah mastering selesai, Mario Kacang langsung membawa materi lagu ke AFE Records hingga langsung dibuat juga video klipnya," kata Adeline.

 

Musikalitas

Foto acara Music Battle Vidio.com (Desmond Manullang/Bintang.com)

Mario Kacang sendiri mengakui musikalitas Adeline sehingga membuatnya lebih mudah untuk membuat lirik karya Adeline ini menjadi lagu.  

"Yang unik dari lagu ini adalah bagaimana kisah yang sebetulnya deep dikemas dengan bentuk yang simple sehingga menjadi mudah dinikmati, cozy untuk didengar dan pesannya juga direct kepada yang mendengar," ujar Mario.

 

 

Ditembak

Adeline dan Teejay Marquez

Dalam video klip singlenya ini, Adeline menggandeng pesinetron Teejay Marquez sebagai model video klipnya. Teejay menjadi salah satu yang terkesima dengan lagu yang dinyanyikan Adeline ini. 

"Lagu kamu bagus banget, selamat buat single baru kamu dan aku senang banget karena aku bisa kenal kamu. I will always support you dan I will always be here. I want you to know, aku suka kamu," ungkap Teejay Marquez di Hard Rock Cafe.

Tak hanya itu, Teejay juga menambah kejutan dengan memberikan kalung liontin yang membuat tamu acara makin bersorak menambah suasana romantis.

Mendengar Teejay menyatakan perasaanya, Adeline pun menjawab. "Aku juga suka kamu," kata Adeline semringah setelah dipakaikan kalung oleh Teejay.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Belum Bayar Biaya Pencatatan, BEI Suspensi Saham 6 Emiten

Posted: 16 Sep 2018 10:39 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Manajemen PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menghentikan perdagangan saham (suspensi) sementara sejumlah emiten pada awal pekan ini.

Suspensi itu dilakukan lantaran emiten tersebut belum membayar pokok angsuran annual listing fee (ALF) atau biaya pencatatan tahunan.

BEI menyatakan ada enam perusahaan tercatat atau emiten yang belum membayar pokok angsuran IV ALF 2018 hingga 15 September 2018. Demikian mengutip keterangan dari keterbukaan informasi BEI, Senin (17/9/2018).

Emiten itu antara lain PT Steady Safe Tbk (SAFE), PT Bara Jaya Internasional Tbk (Atpk), PT Capitalinc Investment Tbk (MTFN), PT Sekawan Intipratama Tbk (SIAP), PT Sigmagold Inti Perkasa Tbk (TMPI), dan PT Zebra Nusantara Tbk (ZBRA).

Berdasarkan hal itu, sejak sesi I perdagangan efek pada 17 September 2018, BEI memutuskan suspensi saham PT Steady Safe di pasar regular dan tunai.

Selain itu, melakukan perpanjangan suspensi efek di pasar regular dan tunai PT Bara Jaya Internasional Tbk, PT Capitalinc Investment Tbk, PT Sekawan Intipratama Tbk, PT Sigmagold Inti Perkasa Tbk, dan PT Zebra Nusantara Tbk.

 

Belum Sampaikan Laporan Keuangan, BEI Beri Surat Peringatan kepada 36 Emiten

Pekerja melintasi layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di BEI, Jakarta, Rabu (16/5). Meski terjebak di zona merah, IHSG berhasil mengakhiri perdagangan di level 5.841. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Sebelumnya, manajemen PT Bursa Efek Indonesia (BEI) memberikan surat peringatan kepada 36 emiten yang belum sampaikan laporan keuangan yang berakhir per 30 Juni 2018 dari total 113 emiten yang belum sampaikan laporan keuangan.

Dari keterangan tertulis BEI, seperti dikutip Selasa 21 Maret 2018, dari 133 perusahaan keuangan yang belum sampaikan laporan keuangan, sekitar 36 perusahaan tercatat belum sampaikan laporan keuangan sehingga dikenakan peringatan tertulis I.

Adapun sebanyak satu perusahaan tercatat yang hanya mencatatkan obligasi dan KIK EBA telah dikenakan peringatan tertulis I.

Selain itu, 44 perusahaan tercatat akan menyampaikan laporan keuangan tengah tahunan yang terakhir per 30 Juni 2018 yang telah ditelaah secara terbatas oleh akuntan publik.

Sedangkan 33 perusahaan tercatat akan menyampaikan laporan keuangan tengah tahunan yang berakhir per 30 Juni 2018 yang diaudit oleh akuntan publik.

BEI juga mencatat 519 perusahaan tercatat telah menyampaikan laporan keuangan tengah tahunan yang berakhir per 30 Juni 2018 dari total 667 perusahaan tercatat yang wajib sampaikan laporan keuangan. Hal tersebut berdasarkan pemantauan bursa hingga 31 Juli 2018.

Sekitar 632 perusahaan tercatat wajib menyampaikan laporan keuangan tengah tahunan yang berakhir per 30 Juni 2018.

Kemudian dua perusahaan tercatat yang berbeda tahun buku yang belum wajib menyampaikan laporan keuangan pada Januari dan Juni. Sedangkan 33 efek dan perusahaan tercatat tidak wajib menyampaikan laporan keuangan tengah tahunan yang berakhir per 30 Juni 2018.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Garda Nasional: Ma'ruf Amin Cawapres Bukan untuk Pecah Belah Islam

Posted: 16 Sep 2018 10:38 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Presidium Garda Nasional Untuk Rakyat (GNR) Ade Adriansyah Utama meminta sejumlah pihak menghargai keputusan Ma'ruf Amin maju sebagai calon wakil presiden Jokowi di Pilpres 2019.

Ade menyatakan, majunya Ma'ruf Amin sebagai cawapres bukan untuk memecah bela umat Islam, seperti yang dilontarkan sejumlah pihak, termasuk Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Ulama (GNPF-U). 

"Sangat disayangkan apa yang disampaikan oleh GNPF-U. Kenapa mereka mengatakan memilih ulama sebagai cawapres memecah belah. Ini menjadi pertanyaan kami, apalagi dengan cara yang tidak islami, "kata Ade Adriansyah dalam keterangan persnya, Minggu 16 September 2018.

Ade mengatakan, seharusnya GNPF-U berdiri untuk memayungi seluruh kepentingan umat. Jangan kemudian membuat kegaduhan, khsususnya di kalangan umat islam.

"Kiai Ma'ruf adalah ulama dan banyak yang menghormati dan mencintainya, termasuk ulama-ulama di kampung. Mereka begitu patuh dengan kiai," ujarnya.

Dengan statemen yang disampaikan oleh pihak GNPF-U justru membuat gaduh, ini akan berimbas kepada ulama-ulama yang ada di kampung tentu mereka akan sedih. Dan sangat berbahaya, karena bisa saja para santrinya tidak akan terima.

Padahal katanya, dulu GNPF-U dalam Ijtimak Ulama I mereka merekomendasikan ulama untuk menjadi cawapres, kenapa ini tidak berlaku untuk Joko Widodo. 

"Kenapa Pak Jokowi mengangkat ulama dinilai memecah belah, dimana memecah belahnya? Kami GNR memohon agar tidak lagi permasalahan Pilpres ini dikatikan dengan pecah belahnya umat Islam, mari kita bersaing secara santun," tegasnya.

 

Tua Tapi Semangat

 

Bakal calon wakil presiden Ma'ruf Amin menyadari usianya memang tak muda lagi. Namun, pendamping Joko Widodo di Pilpres 2019 ini tetap semangat dan optimistis.

"Ada lagi yang bilang Kiai Ma'ruf tua. Siapa bilang saya masih muda? Semua orang juga tahu saya tua, Pak Jokowi juga (tahu). Tapi mungkin beliau butuh didampingi yang tua," ucap Kiai Ma'ruf saat memberikan orasi politiknya di Rumah KMA, Jakarta, Minggu (16/9/2018).

Ma'ruf Amin mengatakan, saat bertolak ke Kuala Lumpur, Malaysia, dan bertemu Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad, dia merasa kembali semangat. Sebab, ternyata dia lebih muda dari Mahathir.

"Ada juga yang bilang Kiai Ma'ruf masih lebih muda dibanding Mahathir. Maka, ketika kemarin saya ke Kuala Lumpur, Mahathir mengatakan mudah-mudahan Pak Jokowi-Ma'ruf terpilih. Kemudian ketika berdiri di samping beliau, saya ternyata lebih muda dibanding Mahathir. Semangat saya bangkit lagi," ungkap Kiai Ma'ruf.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Lahan Gambut di Palangka Raya Terbakar Hebat

Posted: 16 Sep 2018 10:34 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Puluhan hektar lahan gambut dan semak belukar disekitar komplek perkantoran pemerintah kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, terbakar hebat hingga merembet ke badan jalan.

Petugas Damkar telah disebar, meski operasi pemadaman dibantu bom air menggunakan helicopter upaya pemadaman alami kendala, karena banyaknya titik api.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Pawai Ondel-Ondel hingga Reog Ramaikan Pembukaan MTQ di Tangsel

Posted: 16 Sep 2018 10:30 PM PDT

Pawai ondel-ondel meramaikan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-9 tingkat Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, Senin (17/9). MTQ dilangsungkan pada tanggal 17 hingga 20 September 2018. (Merdeka.com/Arie Basuki)

Pawai ondel-ondel meramaikan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-9 tingkat Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, Senin (17/9). MTQ dilangsungkan pada tanggal 17 hingga 20 September 2018. (Merdeka.com/Arie Basuki)

Pawai ondel-ondel meramaikan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-9 tingkat Kota Tangerang Selatan, Banten, Senin (17/9). Tujuh kecamatan yang ada di Tangsel ikut meramaikan dengan menampilkan berbagai atraksi. (Merdeka.com/Arie Basuki)

Pawai ondel-ondel meramaikan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-9 tingkat Kota Tangerang Selatan, Banten, Senin (17/9). Tujuh kecamatan yang ada di Tangsel ikut meramaikan dengan menampilkan berbagai atraksi. (Merdeka.com/Arie Basuki)

Pawai sepeda meramaikan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-9 tingkat Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, Senin (17/9). Setiap kontingen kecamatan membawa rombongan sedikitnya seribu orang untuk ikut pawai. (Merdeka.com/Arie Basuki)

Pawai sepeda meramaikan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-9 tingkat Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, Senin (17/9). Setiap kontingen kecamatan membawa rombongan sedikitnya seribu orang untuk ikut pawai. (Merdeka.com/Arie Basuki)

Peserta berjubah meramaikan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-9 tingkat Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, Senin (17/9). Pamulang menjadi tuan rumah MTQ ke-9 dan MTQ Pelajar ke-5 tingkat Tangsel. (Merdeka.com/Arie Basuki)

Peserta berjubah meramaikan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-9 tingkat Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, Senin (17/9). Pamulang menjadi tuan rumah MTQ ke-9 dan MTQ Pelajar ke-5 tingkat Tangsel. (Merdeka.com/Arie Basuki)

Peserta membawa hasil tani saat mengikuti pawai Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-9 tingkat Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, Senin (17/9). (Merdeka.com/Arie Basuki)

Peserta membawa hasil tani saat mengikuti pawai Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-9 tingkat Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, Senin (17/9). (Merdeka.com/Arie Basuki)

Reog Ponorogo meramaikan pawai Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-9 tingkat Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, Senin (17/9). (Merdeka.com/Arie Basuki)

Reog Ponorogo meramaikan pawai Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-9 tingkat Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, Senin (17/9). (Merdeka.com/Arie Basuki)

Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany (kanan) bersama Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie (kiri) menyaksikan pawai Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-9 tingkat Kota Tangerang Selatan, Banten, Senin (17/9). (Merdeka.com/Arie Basuki)

Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany (kanan) bersama Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie (kiri) menyaksikan pawai Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-9 tingkat Kota Tangerang Selatan, Banten, Senin (17/9). (Merdeka.com/Arie Basuki)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Titik Api Sulit Dijangkau, 490 Hektare Lahan di Gunung Sumbing Terbakar

Posted: 16 Sep 2018 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Temanggung - Kebakaran hutan di kawasan Gunung Sumbing di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, terus meluas. Pelaksana tugas Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Temanggung, Gito Walngadi mengatakan titik kebakaran bertambah menjadi lima titik pada Minggu siang, 16 September 2018.

"Sebelumnya memang sempat mereda, namun pada Minggu siang kebakaran bertambah satu titik," katanya di Temanggung, dilansir Antara.

Ia menyebutkan kebakaran tersebut terjadi di petak 27-1, petak 27-2, petak 27-3, dan petak 20-1. Total luasan yang terbakar hingga Minggu sore mencapai 490,9 hektare.

Ia mengatakan upaya pemadaman terus dilakukan secara manual dengan penyekatan, "gepyokan", dan menaburkan tanah di titik api. Sebanyak 168 personel dari berbagai unsur diterjunkan dalam pemadaman api di Gunung Sumbing.

"Medan yang terjal dan curam mengakibatkan proses pemadaman terhambat, karena titik api sulit dijangkau petugas," katanya.

Ia mengatakan seluruh personel dikerahkan untuk pemadaman kawasan Gunung Sumbing, karena kebakaran di wilayah Gunung Sindoro telah padam. Sementara, pengerahan helikopter Kamov milik Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) bakal dilaksanakan hari ini, Senin (17/9/2018).

Ia menyampaikan untuk pemadaman menggunakan helikopter tersebut, pengambilan air akan dilakukan di Waduk Wadaslintang yang berada di perbatasan Kabupaten Wonosobo dengan Kabupaten Kebumen.

"Karena pesawat heli ini lebih besar dari yang dikirim sebelumnya, maka kalau mengambil air dari Embung Kledung atau Telaga Menjer tidak memungkinkan," katanya.

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Makin Populer, Fortnite Jadi Penyebab 200 Pasangan Cerai

Posted: 16 Sep 2018 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Fortnite, gim bergenre battle royale buatan Epic Games ini makin hari semakin populer di kalangan gamer.

Meski sangat populer di berbagai negara di dunia, nyatanya gim pesaing PlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG) ini memiliki dampak negatif, khususnya bagi gamer yang sudah menikah.

Dilansir Divorce Online, Senin (17/9/2018), Fortnite dan gim lainnya dilaporkan menjadi alasan lebih dari 200 pasangan bercerai di 2018.

"Jumlah laporan ini setara dengan sekitar 5 persen dari 4.665 petisi yang telah kami tangani sejak awal tahun, dan sebagai salah satu laporan perceraian terbesar di Inggris," kutip juru bicara Divorce Online dalam keterangan resminya.

Laporan tersebut juga menyebutkan aktivitas online, seperti bermain gim, pornografi, dan media sosial adalah salah satu alasan banyak pasangan bercerai di 2018.

Fakta karena laporan tersebut tidak termasuk gamer di Amerika Serikat dan negara-negara lain, diduga kasus perceraian karena gim Fortnite mungkin lebih besar.

Fortnite Tembus 15 Juta Download

Rilis Awal 2018, Fortnite Versi iOS Sudah Meraup Untung Rp 1,4 Triliun. (Doc: Ubergizmo)

Pada akihr Agustus 2018, Epic Games meluncurkan gim versi beta Android yang sudah lama dinanti, yakni Fortnite.

Baru-baru ini, Epic Games mengungkap laporan berapa banyak gamer yang men-download gim bergenre multiplayer survival shooter tersebut.

Dilansir Gamerant, Minggu (9/9/2018), Fortnite versi beta sudah di-download lebih dari 15 juta kali di Android hingga saat ini.

Tak hanya itu, pengembang juga mengungkap ada lebih dari 23 juta gamer di dunia yang mendaftarkan diri untuk dapat bermain gim tersebut lebih awal.

Meski hanya sebatas undangan terbatas, Epic Games mencatat jumlah tersebut sama ketika gim Fortnite versi beta meluncur di iOS.

Tak perlu diragukan, jumlah unduhan pengguna Android tersebut cukup mengesankan, mengingat fakta gim Fortnite tidak tersedia di Google Play Store.

Sebagai informasi, beberapa waktu lalu sejumlah gamer sempat mengkhawatirkan tentang apakah file APK gim Fortnite memiliki celah keamanan atau tidak.

Perlu dicatat, berhubung gim Fortnite masih dalam tahap beta, pengembang menyebutkan pemain akan menemukan berbagai masalah ketika bermain di perangkat Android-nya.

Gamers Pakai Galaxy Note 9 di Toko Demi Skin Fortnite

Fortnite resmi meluncur di konsol Nintendo Switch. (Doc: Ubergizmo)

Lebih lanjut, Galaxy Note 9 jadi salah satu perangkat pertama yang kebagian gim Fortnite. Sekadar diketahui, Fornite adalah gim yang tengah digandrungi oleh gamers di seluruh dunia.

Khusus untuk Galaxy Note 9, smartphone Rp 13 jutaan ini dibekali Fortnite Game Bundle yang nilainya sekitar USD 150 (setara Rp 2,2 jutaan). Dengan bonus ini, pengguna Galaxy Note 9 bisa mendapatkan beragam skin ekslusif di dalam gim.

Namun demikian, untuk mendapatkan skin ekslusif Galaxy Fortnite, gamers diharuskan melakukan registrasi ke aplikasi Shop Samsung , kemudian memilih opsi Game Bundle.

Mereka kemudian bisa menukarkan skin tersebut setelah masuk menggunakan akun Samsung di Galaxy Note 9 ataupun Galaxy Tab S4.

Sayang, alih-alih membeli smartphone, tidak sedikit gamers memanfaatkan unit demo Galaxy Note 9 di toko untuk bisa mendapatkan skin Fortnite secara gratisan.

Sebagaimana dikutip Tekno Liputan6.com dari Phone Arena, para gamers mengunduh Fortnite di Galaxy Note 9 dan Tab S4 yang dipajang di toko, kemudian mereka login ke akun, main tiga kali pertandingan dan pulang ke rumah setelahnya.

(Ysl/Jek)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Klasemen Liga 1 2018: Kesempatan Persib Menjauh

Posted: 16 Sep 2018 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Persib Bandung masih bertengger di puncak klasemen sementara Go-Jek Liga 1 2018 bersama Bukalapak. Hingga pekan ke-21, Maung Bandung telah mengumpulkan 38 poin dari 21 pertandingan.

Persib terus dibuntuti oleh Madura United yang ada di peringkat kedua. Tim berjuluk Sapeh Kerap itu hanya tertinggal dua poin dari Persib.

Selanjutnya ada Bhayangkara United di peringkat ketiga dengan 35 poin. Namun, Bhayangkara sudah memainkan 23 laga, satu pertandingan lebih banyak dari klub lainnya.

Karena itu, posisi Bhayangkara terancam dilewati oleh Bali United, Persija Jakarta, Barito Putera, dan PSM Makassar. Pasalnya, Bali United, yang sama-sama memiliki 35 poin, baru akan bermain melawan Barito Putera pada Selasa (18/9/2018).

Begitu juga Persija yang akan menghadapi PSIS Semarang. Sedangkan PSM meladeni PS Tira pada Rabu (19/9/2018). Persija dan PSM sama mengoleksi 33 poin.

Persib berpeluang untuk menjauh dari kejaran Madura United pada pekan ke-22. Meski bermain tandang, tim racikan Roberto Mario Carlos Gomez itu diprediksi bisa mengalahkan tuan rumah Borneo FC.

Sementara itu, Madura United akan bertandang ke markas Arema FC. Meladeni tim berjuluk Singo Edan di laga tandang, tentu tidak akan mudah bagi pasukan Gomes de Oliveira.

Papan Bawah

Pemain tengah PSMS, Shohei Matsunaga (kiri) tertunduk saat melawan Bhayangkara FC pada lanjutan Go-Jek Liga 1 Indonesia bersama Bukalapak, Stadion PTIK, Jakarta, Jumat (3/8). Bhayangkara FC unggul 3-1. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Sementara di papan bawah, khususnya zona degradasi dihuni oleh Perseru Serui, PSIS Semarang, dan PSMS Medan. PSMS di posisi 18 dengan 20 poin.

PSMS hanya terpaut tiga poin dari PSIS Semarang yang setingkat di atasnya dan berbeda dua angka dengan Perseru. Di posisi 15 ada PS Tira dengan 24 poin.

Klasemen Liga 1 Pekan ke-21

Klasemen Liga 1 2018 pekan ke-21. (Soccerway.com)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sejak Kapan Luna Maya Putus Cinta dari Reino Barack?

Posted: 16 Sep 2018 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Akhir cerita cinta Luna Maya dan Reino Barack jadi sorotan di media sosial. Rupanya, Luna Maya memang tak lagi memadu kasih dengan pria yang berprofesi sebagai pengusaha itu.

Reino Barack bahkan sudah angkat bicara seputar berakhirnya jalinan cinta dengan Luna Maya.

Di media sosial, warganet banyak yang penasaran seputar kapan Luna Maya dan Reino Barack resmi berpisah sebagai pasangan kekasih. Tapi kemudian hal itu terjawab.

"Ya beberapa bulan lah," ujar Reino Barack ketika ditemui di AEON Mall, BSD, Minggu (16/9/2018).

 

Menyayangkan

Luna Maya dan Reino Barack (Instagram/@lunamaya)

Tentu banyak yang menyayangkan mengapa jalinan cinta yang sudah terbina lama antara Luna dan Reino bubar di tengah jalan. Ketika ditanya mengenai penyebabnya, Reino menjawab dengan tawa. 

"Banyak hal-lah. He-he-hr," ujarnya seraya berlalu dari awak media. 

 

Sudah Putus

Luna Maya dan Reino Barack

Setelah menjawab pertanyaan ini, Reino kembali masuk ke ruangan. Dan ia tak muncul lagi di depan kerumunan wartawan yang menunggunya.

Sebelumnya, Reino menyebut bahwa kabar bubarnya hubungannya dengan Luna Maya adalah isu lama. Ia pun menegaskan bahwa kini dirinya dan Luna sudah tidak lagi berhubungan. 

"Enggak, udah lama itu. Isu lama (putus). Enggak (pacaran). Udah (putus)," ujarnya. (Kapanlagi.com/ Nuzulur Rakhmah)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kemendagri Usul KPU Izinkan 5 Juta Pemilih Pemula Gunakan Suket

Posted: 16 Sep 2018 10:27 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Dirjen Dukcapil Kemendagri Zudan A Fakrulloh menyampaikan tentang angka pemilih pemula yang akan berumur 17 tahun pada saat pencoblosan April 2019 mendatang.

Ia mengatakan, pemilih pemula yang akan berumur 17 tahun pada 1 Januari 2018 sampai 17 April 2019 berjumlah 5.035.887 jiwa.

Untuk menjaga hak konstitusional pemilih pemula, Dirjen Dukcapil menyarankan KPU mengizinkan pemilih pemula menggunakan surat keterangan untuk mencoblos.

"Kalau DPT sudah ditetapkan kemarin 5 September, nah dari 5 September sampai dengan April banyak yang baru akan 17 tahun, pasti belum punya KTP dan banyak sekali yang belum merekam," kata Zudan di Gedung Kemendagri, Jakarta, Senin (17/9/2018).

Zudan berharap, KPU dapat menindaklanjuti saran Dirjen Dukcapil soal penggunaan surat keternagan bagi pemilih pemula dalam PKPU.

"Solusinya agar tidak hilang dari DPT cukup yang bersangkutan dituangkan dalam surat keterangan, saya berharap dari KPU bisa menindaklanjutinya dalam PKPU yang terkait tata cara pemilihan," ucapnya.

Untuk mendapatkan suket, pemilih pemula cukup mendatangi Disdukcapil terdekat.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bulan Depan, Jakarta Mulai Uji Coba Tilang Elektronik

Posted: 16 Sep 2018 10:25 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Setelah wacana penerapan tilang elektronik bergulir sejak tahun lalu, akhirnya Polda Metro Jaya bersama Pemprov DKI Jakarta berencana melakukan uji coba penerapan electronic traffic law enforcement (E-TLE). Percobaan tilang elektronik untuk wilayah Jakarta ini bakal dilakukan Oktober mendatang.

Dijelaskan Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Yusuf, seharusnya pada 22 September lalu pihaknya melakukan launching penerapan tilang elektronik ini. Namun, karena berbarengan dengan pelaksanaan Asian Games, dan sebagainya harus diundur terlebih dahulu.

"Kemungkinan besar paling lambat, Oktober harus bisa laksanakan ini," jelas Kombes Yusuf, seperti disitat dari laman resmi NTMCPolri, ditulis Senin (17/9/2018).

Ia mengatakan, uji coba ini bakal dilakukan selama satu bulan penuh, sekaligus sebagai masa sosialisasi. Apabila sudah dianggap cukup dan efektif, bulan selanjutnya bisa langsung diterapkan.

Sebagai percontohan, uji coba akan dilakukan secara bertahap. Tahap pertama akan dilakukan di Jalan Sudirman-MH Thamrin, sebelum diterapkan ke ruas jalan lainnya.

"Seperti waktu kita melaksanakan ganjil genap, kan Sudirman-Thamrin dulu, protokol dulu, ini terpantau oleh semua kalangan, semua lapisan masyarakat. Dan ini, jalan ini melalui jalan ini dari kota maupun luar kota melalui jalan ini," pungkasnya.

Selanjutnya

Korps Lalu Lintas Polri juga telah resmi meluncurkan aplikasi tilang elektronik atau e-tilang. Pelayanan e-tilang ini berlaku di seluruh wilayah Indonesia dan akan memudahkan proses pembayaran denda. Sehingga tidak menjadi celah pungli.

Aplikasi ini memungkinkan pelanggar lalu lintas dapat langsung membayar denda tilang lewat ATM, internet banking, atau datang langsung ke bank. Nantinya, server e-tilang akan terhubung dengan server SIM online dan e-Samsat. Jika pelanggar belum membayar denda, pelanggar tidak bisa memperpanjang SIM/STNK.

Tujuan utama pengadaan pelayanan e-tilang ini untuk mempercepat dan mempermudah proses penegakan hukum. Meski menjadi lebih mudah, kepolisian tetap berharap, masyarakat tidak melanggar aturan lalu lintas.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kewajiban L/C Barang Tambang Hemat Devisa hingga USD 10 Miliar

Posted: 16 Sep 2018 10:24 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita menyambut baik kebijakan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) yang mewajibkan ekspor barang tambang menggunakan Letter of Credit (L/C). Kebijakan ini diyakini menghemat devisa hingga USD 10 miliar.

Enggartiasto menyatakan, saat ini ekspor sumber daya alam (SDA) di sektor pertambangan telah diwajibkan untuk menggunakan L/C. Hal tersebut sesuai kesepatan antara Kementerian ESDM, Kementerian Perdagangan dan Kementerian Keuangan.

"Sekarang 100 persen harus dengan L/C. 50 persen harus mengendap selama 6 bulan dan dikonversikan ke dalam rupiah. Tapi kalau mereka (eksportir) perlu dolar, setiap saat harus disediakan," ujar dia di SCTV Tower, Jakarta, seperti ditulis Senin (17/9/2018).

Dia menuturkan, devisa yang bisa dihemat dengan kebijakan ini mencapai USD 10 miliar. Hal tersebut diharapkan mampu membantu mengendalikan defisit transaksi berjalan atau current account deficit (CAD) dan menguatkan nilai tukar rupiah.

"Kewajiban L/C akan menjaga dolar (tetap di dalam negeri) USD 10 miliar," kata dia.

Sementara itu dari Kementerian Perdagangan, lanjut Enggartiasto Lukita juga akan mengatur beberapa komoditas impor wajib melalui Pusat Logistik Berikat (PLB). Beberapa produk yang diwajibkan melalui PLB yaitu besi baja, minuman beralkohol, ban, dan produk tertentu. 

Selain itu, Kemendag juga akan mengkaji peraturan beberapa impor barang konsumsi yang sebelumnya bebas tata niaga impornya menjadi diatur ketentuannya impornya.

‎"Ini seperti baja, ban melalui harus melalui PLB.‎‎ Tetapi dari total impor (yang ada), hanya 30 persen yang diatur Kementerian Perdagangan," kata dia.

 

Eksportir Pertambangan Wajib Kembalikan Hasil Ekspor ke Dalam Negeri

Persiapan keberangkatan kapal besar (Direct Call) pembawa kontainer yang membawa ekspor Indonesia ke Amerika Serikat (AS) di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Selasa (15/5). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Sebelumnya, Pemerintah akan mewajibkan para eksportir sumber daya air (SDA) di sektor pertambangan untuk memasukkan kembali devisa hasil ekspor ke dalam negeri. Hal ini dalam rangka memperkuat cadangan devisa negara dan agar hasil ekspor bisa dimanfaatkan di dalam negeri.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan mengatakan, sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan amanat Undang-Undang Dasar (UUD) 1945, seluruh SDA yang ada di Indonesia harus dimanfaatkan untuk kesejahteraan rakyat.

"Mau di UU Minerba atau UU Migas, itu tidak ada tambang dalam bentuk apapun yang dimiliki oleh private atau swasta. Semua dimiliki negara. Yang dipunya itu izin usaha, kalau ekspor, uang harus kembali makanya kalau parkir di luar negeri tak bisa dimanfaatkan untuk dalam negeri," ujar dia di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Selasa 4 September 2018.

Oleh sebab itu, lanjut dia, ekspor SDA di sektor ESDM akan diwajibkan menggunakan Letter of Credit(L/C). Sebetulnya ketentuan ini pernah akan diterapkan pada 2013, namun akhirnya dibatalkan. Namun saat ini ketentuan tersebut akan dilaksanakan.

"Kami akan terapkan peraturan bahwa satu ekspor semua harus pakai LC dari Kemenkeu dan Kemendag," kata dia.

Selain itu, devisa hasil ekspor SDA di sektor pertambangan juga wajib kembali. Jika tidak bisa, minimal devisa tersebut disimpan di perbankan nasional yang ada di negara lain.

"Hasil ekspornya 100 persen harus kembali ke Indonesia, boleh dalam bentuk USD atau bisa ditempatkan di bank-bank BUMN dalam negeri, seperti kan ada BNI di Hong Kong, BNI di Singapura. Tidak ada alasan. Kalau pinjam dalam mata uang asing, bisa dibayar dari sini," ungkap dia.

Jika nantinya ada eksportir yang melanggar ketentuan tersebut, maka Kementerian ESDM akan memberikan sanksi berupa pengurangan izin ekspor. Jumlahnya akan ditentukan berdasarkan pelanggaran yang dilakukan.

"Kita akan bikin mekanisme dan bukti uangnya kembali, itu untuk bayar gaji, impor mesin atau lain-lain terserah. Kalau tidak, kita berikan sanksi untuk kurangi ekspornya," tandas dia.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

BPS: Ekspor RI Capai USD 15,82 Miliar pada Agustus 2018

Posted: 16 Sep 2018 10:23 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat realisasi ekspor lndonesia pada Agustus 2018 mencapai USD 15,82 miliar atau menurun 2,90 persen dibanding angka ekspor pada Juli 2018. Sementara secara year on year (yoy) atau dibanding Agustus Tahun 2017 meningkat 4,15 persen.

Kepala BPS, Suharyanto mengatakan bahwa ekspor nonmigas Agustus 2018 mencapai USD 14,43 miliar turun 2,86 persen dibanding Juli 2018. Sementara dibanding ekspor nonmigas Agustus 2017 naik 3,43 persen.

"Secara kumulatif, nilai ekspor Indonesia Januari-Agustus 2018 mencapai USD 120,10 miliar atau meningkat 10,39 persen dibanding periode yang sama 2017," kata Suharyanto di kantornya, Senin (17/9/2018).

Sementara itu, ekspor non migas mencapai USD 108,69 miliar atau meningkat 10,02 persen.

Suharyanto mengungkapkan, penurunan terbesar ekspor nonmigas Agustus 2018 terhadap Juli 2018 terjadi pada bahan bakar mineral sebesar USD 380,7 juta (16,25 persen).

"Sedangkan peningkatan terbesar terjadi pada lemak dan minyak hewan atau nabati sebesar USD 61,3 juta (3,47 persen)," ujarnya.

 

Menurut Sektor

Penampakan kapal besar (Direct Call) pembawa kontainer yang membawa ekspor Indonesia ke Amerika Serikat (AS) di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Selasa (15/5). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Jika dilihat menurut sektor, ekspor nonmigas hasil industri pengolahan Januari-Agustus 2018 naik 6,13 persen dibanding periode yang sama tahun 2017, demikian juga ekspor hasil tambang dan lainnya naik 34,79 persen, sementara ekspor hasil pertanian turun 9,60 persen.

Dilihat dari negara tujuan, ekspor nonmigas Agustus 2018 terbesar adalah ke China yaitu USD 2,11 miliar, disusul Amerika Serikat USD 1,60 miliar dan Jepang USD 1,48 miliar.

"Dengan kontribusi ketiganya mencapai 35,95 persen. Sementara ekspor ke Uni Eropa (28 negara) sebesar USD 1,52 miliar."

Menurut provinsi asal barang, ekspor Indonesia terbesar pada Januari-Agustus 2018 masih berasal dari Jawa Barat dengan nilai USD 20,22 miliar (16,83 persen), diikuti Jawa Timur USD 12,74 miliar (10,61 persen) dan Kalimantan Timur USD 12,18 miliar (10,14 persen).

"Kita masih punya PR bagaimana kita memacu ekspor dari provinsi-provinsi lain selain 3 provinsi tersebut." tutup dia. 

Reporter: Yayu Agustini Rahayu

Sumber: Merdeka.com

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadi Kontroversi, Rencana Kolaborasi BTS dan Produser AKB48 Dibatalkan

Posted: 16 Sep 2018 10:20 PM PDT

Liputan6.com, Seoul - Beberapa waktu lalu Bangtan Boys alias BTS dikabarkan hendak berkolaborasi dengan produser AKB48, Yasushi Akimoto. Hanya saja, kabar yang pertama kali muncul pada 13 September lalu tersebut menuai kontroversi di kalangan penggemar.

Tak mau hal ini berlarut-larut, Big Hit Entertainment yang menaungi BTS, akhirnya buka suara soal keputusan mereka terkait kontroversi ini.

Dilansir dari Soompi, Senin (17/9/2018), agensi BTS ini akhirnya membatalkan kerja sama dengan produser AKB48.

"Lagu yang disertakan dalam album Jepang yang akan dirilis pada November telah diubah seperti di bawah ini karena alasan produksi. Kami meminta maaf karena ketidaknyamanannya," tutur juru bicara tersebut.

Isi Album Baru

Penampilan BTS di America's Got Talent  [Foto: YouTube]

Dalam pengumuman itu disertakan pula sejumlah lagu yang akan disertakan dalam album baru BTS. Daftar ini tak memuat "Bird", lagu kolaborasi dengan produser AKB48 tersebut.

Album baru BTS ini akan berisi lagu "Fake Love" dan "Airplane pt. 2" versi Jepang. Selain itu akan disertakan pula remix "IDOL" dan "Fake Love".

Sosok Kontroversial

Kontroversi soal kerja sama ini menyeruak, karena Yasushi Akimoto dikenal sebagai sosok kontroversial di Korea Selatan.

Di bidang musik, ada lagunya yang dinilai memiliki lirik misoginis, atau berisi kebencian terhadap perempuan. Selain itu, ia dinilai sebagai sosok politisi sayap kanan Jepang. Haluan politik ini, kerap dinilai memiliki sentimen negatif terhadap Korea Selatan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Klasemen Liga Inggris: Chelsea Salip Liverpool

Posted: 16 Sep 2018 10:15 PM PDT

Liputan6.com, London - Chelsea mengambil alih posisi puncak klasemen sementara Liga Inggris 2018-19 dari Liverpool. Ini tidak lepas dari pertandingan di pekan kelima.

Chelsea mengalahkan Cardiff City 4-1 di Stamford Bridge, Sabtu (15/9/2018) lalu. Eden Hazard mencetak tiga gol pada laga itu. Sementara satu gol laga dicetak Willian. Sebelumnya, Cardiff unggul lebih dulu Souleymane Bamba.

Sementara itu, Liverpool membawa pulang tiga poin usai bertandang ke markas Tottenham Hotspur, Wembley Stadium. The Red menang 2-1 lewat gol Georginio Wijnaldum dan Roberto Firmino. Sedangkan Spurs hanya bisa membalas melalui Erik Lamela.

Meski sama-sama mengoleksi 15 poin, Chelsea unggul selisih dari Liverpool sehingga berhak berada di posisi puncak. Selisih gol Chelsea 14-4, sedangkan Liverpool 11-2.

Manchester City

Gelandang Manchester City, David Silva, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Fulham dalam laga lanjutan Premier League 2018-2019 di Stadion Etihad, Sabtu (15/9/2018). (AP Photo/Rui Vieira)

Sementara itu, Manchester City naik ke peringkat ketiga klasemen. Skuat besutan Pep Guardiola itu kini memiliki 13 poin hasil dari lima pertandingan. Tiga poin tambahan City didapat usai mengalahkan Fulham tiga gol tanpa balas.

Watford yang sebelumnya di peringkat ketiga harus turun satu tingkat. Hal ini menyusul kekalahan 1-2 dari Manchester United (MU).

Bagi MU, kemenangan ini mendongkrak posisi mereka ke peringkat 8 dengan 9 poin, sama seperti yang dikantongi Spurs serta Arsenal. Namun, kedua tim tersebut lebih unggul selisih gol dari MU.

Klasemen Liga Inggris Pekan ke-4

Klasemen Liga Inggris pekan ke-5 (soccerway.com)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sesi I, IHSG Tergelincir 107,69 Poin

Posted: 16 Sep 2018 10:12 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Gerak Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bertahan di zona merah selama sesi pertama perdagangan saham awal pekan ini.

Pada penutupan sesi pertama perdagangan saham, Senin (17/9/2018), IHSG melemah 107,69 poin atau 1,82 persen ke posisi 5.823,58. Indeks saham LQ45 tergelincir 2,45 persen ke posisi 913,89. Seluruh indeks saham acuan kompak tertekan.

Sebanyak 231 saham melemah sehingga menekan IHSG. 120 saham menguat dan 102 saham diam di tempat. Pada sesi pertama, IHSG sempat berada di level tertinggi 5.911,65 dan terendah 5.823,15.

Total frekuensi perdagangan saham sekitar 231.254 kali dengan volume perdagangan saham 4,7 miliar saham. Nilai transaksi harian saham Rp 2,6 triliun. Investor asing jual saham Rp 63,41 miliar di pasar regular. Posisi dolar Amerika Serikat (AS) berada di kisaran Rp 14.886.

10 sektor saham kompak tertekan. Sektor saham aneka industri susut 2,79 persen, dan catatkan pelemahan terbesar. Disusul sektor saham infrastruktur melemah 2,6 persen dan sektor saham manufaktur tergelincir 2,12 persen.

Saham-saham yang menguat antara lain saham PKPK naik 34,72 persen, saham MDIA melonjak 18,59 persen ke posisi Rp 185 per saham, dan saham ETWA menanjak 10,59 persen ke posisi Rp 94 per saham.

Sedangkan saham-saham yang tertekan antara lain saham NUSA turun 24,55 persen ke posisi Rp 252 per saham, saham SHID merosot 17,60 persen ke posisi Rp 2.060 per saham, dan saham JIHD tergelincir 9,84 persen ke posisi Rp 440 per saham.

Di bursa saham Asia, sebagian besar indeks saham acuan tertekan. Indeks saham Hong Kong Hang Seng melemah 1,62 persen, indeks saham Korea Selatan Kospi susut 0,89 persen, indeks saham Shanghai merosot 1,06 persen, indeks saham Singapura turun 0,73 persen dan indeks saham Taiwan tergelincir 0,45 persen.

 

IHSG Merosot pada Awal Sesi Perdagangan

Layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di BEI, Jakarta, Rabu (16/5). Sejak pagi IHSG terjebak di zona merah. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Sebelumnya, gerak Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka melemah pada perdagangan saham hari ini. Adapun rupiah berada di posisi 14.843 per Dolar Amerika Serikat (AS).

Pada pra pembukaan perdagangan, Senin 17 September 2018, IHSG melemah 22,85 poin atau 0,39 persen ke posisi 5.908,42. Pelemahan kembali berlanjut pada pembukaan, IHSG turun 28,12 atau 0,47 persen menjadi 5.903,15.

Indeks saham LQ45 juga melemah 0,47 persen ke posisi 928,5. Seluruh indeks saham acuan memerah kecuali DBX.

Sebanyak 77 saham menguat dan membawa IHSG naik. Sementara 55 saham tertekan. Adapun 109 saham diam di tempat.

Adapun hari ini, IHSG berada di posisi tertinggi 5.931,28 dan terendah 5.870,98.

Total frekuensi perdagangan saham pada hari ini sebanyak 5.413 kali dengan volume 137,2 miliar saham. Nilai transaksi harian saham Rp 78,1 triliun.

Investor asing jual saham Rp 5,08 miliar di total pasar. Posisi dolar Amerika Serikat (AS) berada di kisaran Rp 14.843.

Seluruh sektor saham memerah. Sektor saham aneka industri melemah 1,39 persen. Kemudian sektor saham infrastruktur turun 0,99 dan manufaktur sebesar 0,63 persen.

Saham-saham yang menguat antara lain saham PKPK naik 11,11persen ke posisi 160 per saham, saham BKPD naik 8,47 persen ke posisi 64 per saham, dan saham PALM mendaki 7,46 persen ke posisi 288 per saham.

Sementara itu, saham-saham yang tertekan antara lain ANDI turun 8,84 persen ke posisi 1.320 per saham dan saham FILM tergelincir 8,21 persen ke posisi 1.230 per saham.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Adakan Tasyakuran, Panitia Haji Serahkan Bantuan untuk Korban Gempa Lombok

Posted: 16 Sep 2018 10:09 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Seiring dengan selesainya masa tugas Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi 1440 H/2018 M, Daerah Kerja (Daker) Makkah mengadakan acara Malam Tasyakuran Pengantar Purna Tugas.

Kegiatan ini dilakukan di Wisma Haji Al Mabrur di kawasan Syisyah, Makkah, Arab Saudi pada Sabtu 15 September 2018 lalu. Tema yang diambil adalah Kinerjamu Takkan Dilupakan.

Dihadiri oleh Direktur Bina (Dirbina) Haji Direktorat Penyelenggaraan Haji Kementerian Agama (Kemenag) RI yang juga salah satu Pengendali Teknis PPIH Khoirizi H Datsir, Ketua Muassasah Asia Tenggara Muhammad Amin bin Hasan Andergiri dan jajarannya, dan Kadaker Makkah Endang Jumali.

Lalu segenap Kepala Sektor Daker Makkah serta seluruh anggota PPIH Daker Makkah. Kepada seluruh petugas, Khoirizi secara khusus meminta agar saat kembali ke Tanah Air semuanya bisda menjadi agen informasi haji.

"Jika 4.200 petugas haji menjadi agen informasi, kedepan pelaksanaan haji akan semakin sukses," ujar Khoirizi, seperti dikutip dari laman www.kemenag.go.id, Senin (17/9/2018).

Dia juga sangat mengapresiasi komitmen dan perjuangan yang dilakukan oleh para petugas haji.

"Saya juga bangga melihat Kadaker yang bekerja siang malam, juga kerja luar biasa yang ditunjukkan para petugas lainnya," jelas Khoirizi.

Dalam kesempatan itu, disalurkan pula bantuan yang berasal dari petugas dan jemaah haji untuk korban gempa bumi di NTB senilai Rp 3 miliar.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

Penghargaan Bagi Petugas Haji

Jemaah haji Indonesia khusus telah selesai dipulangkan ke Tanah Air. (www.haji.kemenag.go.id)

Sebelumnya, Endang Jumali mengingatkan, petugas haji ibarat satu tubuh.

"Semuanya bekerja penuh kekompakan untuk mendukung kesuksesan penyelenggaraan haji tahun ini," kata dia.

Sementara itu, wakil pihak muassasah Waleed bin Muhammad Rashedy secara terbuka memberikan penghargaan kepada petugas haji Indonesia atas kerja sama mensukseskan hajatan besar.

"Kami selaku muassasah adalah pelayan tamu Allah dan alhamdulilah tahun ini berjalan sukses," tutur Waleed.

Tak hanya memberikan bantuan korban gempa, PPIH Arab Saudi juga memberikan penghargaan kepada maktab, akomodasi, katering. dan transportasi yang telah memberikan pelayanan memuaskan.

Juga dilakukan dilaunching lagu Petugas Haji 2018 yang ditulis dan dinyanyikan oleh Dodi Hidayatullah, seorang Youtuber yang juga salah seorang tim Media Center Haji (MCH) Makkah.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Impor Barang dan Jasa Freeport Masih Tinggi

Posted: 16 Sep 2018 10:09 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) telah mengeluarkan kebijakan peningkatan penggunaan barang dan jasa dalam negeri untuk sektor ESDM, diantaranya sektor pertambangan mineral dan batubara (minerba).

Direktur Pembinaan Pengusahaan Mineral Kementerian ESDM Bambang Susigit mengatakan, aturan baru itu untuk mengontrol penggunaan barang dan jasa dari luar negeri. Selama ini penggunaan barang dan jasa dari luar negeri di sektor tambang masih sangat tinggi. Salah satu perusahaan yang menjadi sorotan adalah PT Freeport Indonesia (PTFI).

Dengan adanya kebijakan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN), diharapkan Freeport bisa mengendalikan penggunaan komponen impor. "Kemarin terbit tentang penggunaan barang dan jasa luar negeri, mudah-mudahan ke depan bisa turun karena PTFI masih tinggi," kata Bambang, di Jakarta, Senin (17/9/2018).

Bambang mengungkapkan, untuk penggunaan tenaga kerja asing, perusahaan tambang asal Amerika Serikat (AS) tersebut saat ini mempekerjakan 134 pekerja asing. Jumlah ini mengalami penurunan sejak 2008 karena Kementerian ESDM tidak memberikan rekomendasi setelah kontrak habis.

"Ada 134 tenaga asing, relatif kecil mulai turun dari 2008 yang mencapai 300 orang. Permohonan 2018 itu 200 orang tapi rekomendas yang keluar hanya 134 orang. Tidak kami rekomen begitu kontrak mereka habis," jelasnya.

 

Isi Kebijakan

Ilustrasi tambang migas  (iStockPhoto)

Adapun kebijakan yang mengatur penggunan barang dan jasa dalam negeri yang bertujuan untuk menekan impor adalah Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM yang ditanda tangani Ignasius Jonan pada 5 September 2018, yakni Kepmen ESDM Nomor 1952 K/84/MEM/2018 tentang Penggunaan Perbankan di Dalam Negeri atau Cadangan Perbankan di Luar Negeri untuk Penjualan Mineral dan Batubara ke Luar Negeri.

Kebijakan tersebut mewajibkan seluruh pelaku industri minerba melakukan transaksi hasil ekspor, dengan menggunakan rekening bank dalam negeri. Tujuannya kebijakan tersebut adalah mengembalikan seluruh hasil penjualan komoditas minerba ke dalam negeri, sekaligus memperkuat devisa negara.

Kebijakan berikutnya adalah, Kepmen ESDM Nomor 1953 K/06/MEM/2018 tentang Penggunaan Barang Operasi, Barang Modal, Peralatan, Bahan Baku dan Bahan Pendukung Lainnya yang Diperoleh Dalam Negari pada Sektor Energi dan Sumber Daya Mineral.

Atas terbitnya Kepmen tersebut, badan usaha yang bergerak di sektor Migas, Minerba, Ketenagalistrikan dan EBTKE wajib menggunakan barang yang diproduksi di dalam negeri, sepanjang memenuhi spesifikasi, waktu penyerahan dan harga.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Liverpool Tak Peduli Reputasi Neymar sebagai Tukang Diving

Posted: 16 Sep 2018 10:09 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Bek Liverpool Andrew Robertson tak ambil pusing dengan kebiasaan Neymar diving. Liverpool lebih memperhatikan kualitas permainannya.

Pasukan Jurgen Klopp akan menjalani laga big match pada tengah pekan ini. Liverpoolakan berduel melawan tim kaya raya asal Prancis, PSG. 

Pertandingan itu akan digelar di markas The Reds yakni Stadion Anfield. Laga itu rencananya akan dilangsungkan pada Rabu (19/09) dini hari WIB.

Skuat PSG adalah skuat yang dipenuhi pemain-pemain bintang. Pemain yang jadi tumpuan serangan tim asuhan Thomas Tuchel itu adalah Neymar.

Ia memang memiliki skill yang luar biasa. Namun ia memiliki reputasi negatif sebagai tukang diving. Robertson lantas mengaku rekan-rekannya tak akan fokus pada reputasi tersebut.

"Bagaimana Neymar akan diterima di Anfield? Itu tidak terserah saya, itu terserah pada fans. Yang saya tahu adalah ia pemain kelas dunia dan kami harus mewaspadai dirinya," ucapnya seperti dilansir Goal International.

"Keahliannya berbicara sendiri. Ya, orang mengatakan ia jatuh terlalu mudah, tapi itu tidak tergantung pada kita. Terserah pada wasit untuk memutuskan. Kita akan menjauh dari itu," tegas Robertson.

Fokus

Neymar (AFP/Christophe Archambault)

Menurut bek kiri asal Skotlandia ini, rekan-rekannya akan lebih fokus pada hal lain yakni kualitas permainannya. Neymar adalah pemain yang lincah, punya dribel bola yang yahud dan insting mencetak gol yang bagus.

"Bagi kami, kami harus berkonsentrasi pada kualitasnya. Sayangnya bagi kami, ia memiliki kualitas yang sangat bagus. Ini adalah salah satu pemain yang harus kami waspadai," tegasnya.

"Hal buruk bagi kami adalah mereka punya cukup banyak pemain yang harus kami waspada. Di sisi lain, hal yang baik bagi kami adalah kami punya banyak pemain yang juga bisa menyebabkan masalah bagi mereka," koar Robertson.

Sumber Bola.net

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sienta Baru Muncul di Jepang, Toyota Indonesia Beri Respons

Posted: 16 Sep 2018 10:08 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sepanjang semester satu 2018, total penjualan wholesale Toyota Sienta di Indonesia hanya 2.253 unit. Padahal, pada 2017 Toyota sanggup meniagakan 8.580 unit (YoY). Apakah konsumen sudah bosan dengan model sekarang?

Banyak faktor yang mempengaruhinya. Meski trennya turun, TAM belum mau menyuntik mati penjualan domestik Sienta. Toyota Indonesia masih jadi rumah produksi Sienta.

Unit yang diproduksi masih menjadi barang ekspor ke beberapa negara Asean. Jumlahnya lumayan, 4.963 unit Sienta terkirim dari Januari hingga Juli 2018.

Lantas bagaimana dengan Toyota Sienta di Indonesia, akankah ada pembaruan seperti yang di Jepang? Kami pun mengonfirmasi salah satu petinggi Toyota Astra Motor (TAM).

"Rencana untuk improvement saat ini, kita masih pelajari baik produk maupun market-nya. Sienta di Indonesia dibuat di Facility Toyota di Indonesia. Jadi, tidak harus pada saat yang di Jepang berubah kita juga serta-merta berubah," papar Franciscus Soerjopranoto, Executive General Manager TAM saat dihubungi OTO.com.

Pria yang akrab dipanggil Soerjo, menjabarkan cukup banyak. Saat mendatangkan produk anyar, kalkulasi bisnisnya mesti pas. Sebab, kebutuhan market di tiap negara pasti berbeda. Namun ia juga mengisyaratkan untuk melakukan penyegaran.

"Karena produksinya di dalam negeri, kami jadi punya kemungkinan untuk menyesuaikan improvement, sesuai dengan kebutuhan market kita, yang belum tentu sama dengan negara lain dalam hal ini Jepang. Jika nanti ada improvement, pun harapannya bisa tepat. Baik secara benefit bagi customer maupun segmennya," tambahnya.

 

Selanjutnya

Salah satu strategi merangsang pasar, bisa berupa penyegaran produk. Namun jika penyegaran tak signifikan, konsumen juga enggan membeli.

Pada versi facelift Sienta Jepang, ubahan minor terjadi pada fascia, khususnya grille dan tambahan fitur keamanan. Kemudian tersedia konfigurasi kursi dua baris dan tiga baris. Terakhir, makin banyak pilihan warna termasuk two tone atap hitam.

Sementara pada jantung mekanis tak berubah. Masih pakai mesin 1.5 liter yang berkode 2NR-FE, 16 valve, DOHC serta Dual VVT-i. Daya yang keluar sebesar 107 Hp pada 6.000 rpm dan dorongan torsi 140 Nm pada 4.200 rpm.

Namun versi Jepang diklaim semakin irit bahan bakar. Konsumsinya mencapai 22,8 km/l. Bisa jadi ada penyempurnaan pengaturan pada Electronic Control Unit (ECU). Nah, semoga saja Toyota bisa membawa unit Sienta baru yang lebih atraktif. Toh produksi lokal kan?

Sumber: Oto.com

Saksikan Juga Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sistem Transportasi Hong Kong Kacau Balau Akibat Topan Mangkhut

Posted: 16 Sep 2018 10:03 PM PDT

Liputan6.com, Hong Kong - Pejabat pemerintah Hong Kong mengatakan pada Senin pagi, bahwa terjangan topan Mangkhut menyebabkan lebih dari 600 titik jalan terblokade oleh pohon-pohon tumbang dan beragam rintangan lainnya.

Belum meratanya proses pemulihan pasca-bencana, membuat banyak warga kebingungan dalam mengakses sarana transportasi. Operator layanan kereta dan bus menangguhkan sebagian operasional, seraya mengikuti arahan selanjutnya dari pemerintah lokal.

Adapun tentang jadwal penerbangan dari dan ke Hong Kong ditunda, selambat-lambatnya hingga Selasa besok, demikian dikutip dari South China Morning Post, Senin (17/9/2018).

Topan Mangkhut, salah satu badai paling kuat yang tercatat menghantam Hong Kong, menyebabkan kerusakan dan banjir yang meluas, sejak melintas pada Minggu, 16 September.

Komisaris Dinas Transportasi Hong Kong, Mable Chan, mengatakan dalam konferensi pers, yang dihadiri oleh Gubernur Carrie Lam, bahwa ada lebih dari 600 ruas jalan yang terblokade, di mana beberapa di antaranya telah dibersihkan.

"Sekitar 30 ruas jalan, terutama di jalan-jalan raya utama, telah dibuka untuk perjalanan warga pagi ini. Pusat koordinasi darurat Departemen Perhubungan akan terus menindaklanjuti dengan Departemen Jalan Raya dan kontraktor di jalan lain," kata Chan.

Dia mengatakan lebih dari 170 pasang lampu lalu lintas di sekitar kota telah rusak, dan pekerjaan perbaikan sedang berlangsung. Dia meminta warga untuk bersabar.

KMB, operator bus terbesar di Hong Kong, dan perusahaan kembarnya Long Win Bus, yang melayani trayek di Pulau Lantau, mengatakan operasional bus siang hari mereka akan ditangguhkan karena alasan keamanan.

Di lain pihak, sebagain jaringan kereta telah dizinkan kembali beroperasi secara normal, terutama yang berada di sekitar pusat kota. Sebagian besar rute yang mengitari kawasan adminstrasi khusus Hong Kong akan tetap ditangguhkan untuk sementara waktu.

Topan Mangkhut juga disebut menghalangi operasional pelayaran, di mana hanya feri penyeberangan antara Semenanjung Kowloon dan Pulau Hong Kong yang beroperasi pada awal pekan ini.

Sementara itu, layanan feri antar-pulau dan pelabuhan dalam akan tetap ditangguhkan hingga kondisi jalur pelayaran kembali dinyatakan aman.

 

Simak video pilihan berikut:

Banyak Aktivitas Warga Terganggu

Banjir menggenangi beberapa kawasan di area tepi laut di Hong Kong (AFP)

Cally Chan, pegawai kantor berusia 45 tahun di Stasiun Sha Tin, yang tinggal di Distrik Sham Tseng di New Territories, mengatakan dia biasanya pergi bekerja dengan bus. Namun karena penangguhan jadwal bus, ia harus beralih ke jaringan kereta bawah tanah MTR.

"Saya naik minibus selama 45 menit untuk pergi ke stasiun MTR Tsuen Wan pagi ini dan melihat kerumunan orang tertahan sejak berada di gerbang utama. Saya tidak tahu apa yang harus dilakukan sekarang," katanya.

Lau Wing-hong, pegawai IT berusia 46 tahun yang bekerja di dekat stasiun Tai Po Market, baru saja tiba di Kowloon Tong.

"Staf mengatakan saya hanya bisa turun di stasiun Sha Tin (yang berjarak sekitar 8 kilometer) dan dipersilakan mencari transportasi lain untuk sampai ke Tai Po Market," katanya menggambarkan perburuan moda transportasi pagi itu layaknya kompetisi, semua orang saling berebut.

Sementara itu, berbicara di program radio RTHK, Ronny Tong Ka-wah, yang duduk di kabinet Gubernnur Lam, mengatakan sangat sulit mengharapkan pemerintah menetapkan awal pekan ini sebagai hari libur, meski Topan Mangkhut baru saja menerjang kurang dari 24 jam lalu.

"Dalam masyarakat kapitalis, pemerintah tidak memiliki kekuatan untuk mencampuri semua kontrak antara perusahaan dan karyawan," kata Tong Ka-wah.

Tong Ka-wah menambahkan bahwa hanya kepala eksekutif dan menteri pendidikan yang berhak menunda sekolah atau jadwal pengadilan karena alasan tertentu. 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Hadapi Topan Mangkhut, China Evakuasi 2 Juta Warga

Posted: 16 Sep 2018 10:02 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Topan Mangkhut membawa hujan deras dan angin kencang di China Selatan. Untuk antisipasi jatuhnya korban, pemerintah China mengevakuasi lebih dari 2 juta warganya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ceramah di Kampus, Ma'ruf Amin: Saya Tidak Kampanye

Posted: 16 Sep 2018 10:02 PM PDT

Liputan6.com, Serang - Bakal calon wakil presiden Ma'ruf Amin mendatangi kampus Untirta Banten. Di sana, dia meminta doa restu untuk maju dalam kontestasi Pilpres 2019.

"Kan ceramah di kampus, kan saya enggak ngajak pilih saya. Saya hanya minta restu, minta doa, udah," kata Ma'ruf Amin di kampus Untirta, Banten, Senin (17/9/2018).

Ma'ruf Amin mengaku tak mengampanyekan dirinya untuk dipilih sebagai cawapres Jokowi.

Cicit dari Syekh Nawawi al-Bantani itu menjelaskan kalau kedatangannya ke Untirta, sebagai undangan dan pribadi yang telah membantu Untirta menjadi kampus negeri dari sebelumnya berstatus swasta.

Dia pun mendukung Untirta segera memiliki Fakultas Kedokteran untuk menambah jumlah tenaga medis di Banten.

"Jadi saya hadir di sini sebagai orang yang dulu memperjuangkan jadi negeri dan saya juga sebagai orang Banten. Saya akan dukung supaya Untirta memperoleh izin Fakultas Kedokteran," Ma'ruf Amin menjelaskan.

Sebagai Ketua MUI

Soleh Hidayat, Rektor Untirta mengaku kedatangan Ma'ruf dalam posisinya sebagai Ketua MUI, Ra'is Am PBNU dan tokoh yang telah memperjuangkan Untirta menjadi kampus negeri.

"Beliau kan orang besar, beliau dari kiai kan inyaallah maqbul. Kita kan punya cita-cita membesarkan Untirta, dengan melahirkan Fakultas Kedokteran," kata Soleh Hidayat.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kementerian Perlindungan Anak: Jangan Asal Beri Gadget pada Anak

Posted: 16 Sep 2018 10:00 PM PDT

 

Liputan6.com, Jakarta Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) Republik Indonesia mengimbau semua orangtua jangan sembarangan memberikan gadget kepada anak-anak, dan kalaupun iya, harus mengawasi anak saat bermain gadget.

"Kepada orangtua jangan sembarangan memberikan gadget kepada anak. Kalaupun iya, Anda memberikan gawai kepada mereka, maka Anda harus bertanggung jawab untuk melindungi anak dengan menjaga dan mengawasi mereka saat bermain gadget," kata tenaga Humas Kemen PPPA Felicia Idama di Jakarta, Jumat malam (14/9).

Dia lebih lanjut menjelaskan bahwa ini bukan hanya memanfaatkan platform atau teknologi untuk hal-hal yang positif serta kreatif, tetapi juga setiap orang dewasa, terutama orang tua bertanggung jawab terhadap apa yang dilakukan oleh anak kecil yang ada di sekitarnya.

"Kami tidak ingin membatasi kreativitas anak, tapi di sisi lain bahwa ada batasan-batasan yang perlu dipatuhi demi untuk pemenuhan hak anak itu sendiri mendapatkan konten yang baik maka pemerintah harus jadi pelindung," ujarnya.

Selain itu pemerintah juga, menurut Felicia, berharap TikTok dapat menjadi contoh bagi sejumlah applikasi dan platform lainnya untuk bisa bekerja sama dan mengikuti peraturan yang berlaku di Indonesia.

"Kami hanya berharap TikTok saat ini bisa memegang komitmennya untuk terus bekerja sama dengan pemerintah dengan mengikuti regulasi yang ada, sehingga tetap bersama kami membantu menjaga masa depan anak-anak Indonesia," tuturnya.

Kemen PPPA juga mengharapkan para influencer yang hadir dalam ulang tahun TikTok tersebut bisa memberikan konten-konten positif, jadi bisa membantu para user untuk memilih dan mengikuti konten-konten yang positif dan kreatif. (Antara/Aji Cakti)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Putri Diana hingga Maria Sharapova Sudah Pernah ke Pulau Moyo, Kamu Kapan?

Posted: 16 Sep 2018 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Tidak sedikit masyarakat yang belum mengetahui keberadaan Pulau Moyo di Nusa Tenggara Barat (NTB), meski sudah mendengar informasi ajang Sail Moyo Tambora 2018 yang digelar dari 9 September sampai 23 September 2018.

Pulau Moyo, meski terpencil, berada di 2,5 kilometer sebelah utara Pulau Sumbawa. Dengan luasan 350 kilometer persegi, pulau itu memiliki terumbu karang yang sangat indah.

Pantai di Pulau Moyo juga seperti surga yang turun dari langit. Pasir putih dan air yang biru jernih berpadu dengan langit biru bersih, sehingga tidak mengherankan lokasi tersebut menjadi buruan para pecinta laut. Belum lagi hutan dengan air terjun yang menawan, membuat lokasi itu sering terpajang di Instagram atau media sosial lainnya.

Dengan keindahan demikian, tidak mengherankan banyak pesohor dunia yang pernah mengunjunginya. Mendiang Putri Diana bersama Pangeran Charles, misalnya, sejak 1993 silam sudah mengkhususkan diri mengunjunginya.

Begitu pula dengan vokalis grup musik asal Inggris, The Rolling Stones, Mick Jagger. Selain itu, petenis cantik Maria Sharapova tidak ingin ketinggalan mengunjungi Pulau Moyo untuk menikmati kecantikannya.

Konon, Putri Diana memiliki tempat favoritnya di lokasi tersebut, yakni Air Terjun Mata Jitu yang memiliki tujuh kolam dengan posisi berundak-undak. Ibu Pangeran William itu sering berendam dengan menikmati suasana kehijauan di sekeliling air terjun itu.

Lokasi menarik lainnya yang bisa dikunjungi para pelancong yakni, Pantai Tanjung Pasir, Pantai Raja Sua, serta air terjun Diwu Mbai. Di Pulau itu, para pelancong biasa berswafoto dengan latar belakang pemandangan indah.

Tidak perlu jauh-jauh berlibur ke luar negeri, jika hanya ingin memamerkan cantiknya keasrian alam. Pulau Moyo membuktikan bahwa di dalam negeri sangat banyak keindahan alam yang bisa dieksplorasi para pelancong Nusantara, apalagi Indonesia memiliki belasan ribu pulau.

Ajang Sail Moyo Tambora 2018 diharapkan akan semakin memperkenalkan Pulau Moyo ke kalangan wisatawan nusantara maupun mancanegara.

 

 

 

 

 

Pemulihan Wisata di NTB

Pulau Moyo.

Pascagempa Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan menyebutkan Sail Moyo Tambora 2018 yang digelar di Sumbawa, NTB, merupakan awal kebangkitan pariwisata pascabencana gempa beruntun di provinsi tersebut.

Luhut yang meresmikan kegiatan Sail Moyo Tambora 2018 pada 9 September 2018, mengapresiasi terselenggaranya acara yang juga diisi dengan rangkaian kegiatan amal dan bakti sosial, sehingga dapat membangkitkan semangat dan mengurangi beban korban yang terdampak gempa.

"Perhelatan Sail Moyo Tambora 2018 ini menjadi awal dari recovery (pemulihan) pariwisata Lombok dan Sumbawa pascagempa yang menerpa NTB secara beruntun dalam beberapa waktu terakhir. Saya mengimbau, bilamana kita mempunyai perhelatan, mari kita arahkan pelaksanaannya di kawasan ini sebagai bentuk solidaritas kita untuk membangkitkan kepariwisataan di sini," katanya.

Sail Moyo Tambora 2018 merupakan sail ke-10 dari rangkaian Sail Indonesia yang dilaksanakan pertama kali pada 2009 di Bunaken, Manado.

Sail Indonesia pada awalnya bertujuan mempercepat pembangunan daerah-daerah tertinggal di Indonesia. Tetapi, seiring perkembangannya, setelah Sail Sabang 2017, penyelenggaraannya lebih ditekankan pada upaya pengembangan destinasi wisata.

Kali ini, NTB dipilih sebagai tuan rumah karena memiliki kekayaan bahari yang melimpah. Pesona Pulau Moyo di perairan Sumbawa sudah sangat terkenal di dunia sehingga dinilai tepat untuk menghelat kegiatan wisata bahari bertaraf internasional.

"Pernah dengar kalau mendiang Lady Diana pernah berlibur di Pulau Moyo? Ada juga penyanyi legendaris Mick Jagger, dan sejumlah pesohor pernah juga ke sana. Artinya, Moyo sudah mendunia," ungkap Luhut.

Selain itu, kawasan Gunung Tambora juga sudah dikenal luas. Letusan gunung berapi itu pada 1815 bahkan sampai mengubah iklim di sebagian belahan bumi. Kedua ikon, Pulau Moyo dan Gunung Tambora, itulah yang dinilai tepat untuk mendorong promosi potensi wisata di Sumbawa.

Sering Terlewat

Pulau Moyo.

Menhub Budi Karya selaku Ketua Pelaksana Sail Moyo Tambora 2018 berharap acara Sail Moyo bisa menjadi obat dan penyemangat bangkitnya pariwisata di NTB.

"Pariwisata menjadi industri yang menjanjikan bagi NTB. Alamnya luar biasa, budayanya mempesona, sehingga mendatangkan devisa bagi Indonesia," ujar Menhub.

Hal senada dikatakan Direktur Jenderal Pembangunan Daerah Tertinggal, Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) Samsul Widodo.

Ia mengatakan, Sail Moyo Tambora menjadi momentum besar untuk mengangkat Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggara Barat (NTB) untuk lepas dari daerah tertinggal. Sail Moyo Tambora akan memperkenalkan keindahan alam Sumbawa yang tak hanya akan menarik perhatian wisatawan lokal, namun juga akan menarik minat wisatawan asing.

Menurutnya, momen tersebut seharusnya membuat Sumbawa tidak lagi bergantung pada Lombok.

"Sumbawa ini selalu kelewat. Orang dari Lombok langsung ke NTT (Nusa Tenggara Timur) merasa puas di Lombok, mereka ke (Sumba) NTT dengan karakter yang berbeda," katanya.

Sebagian besar pengunjung Sail Moyo Tambora yang hadir, lanjut dia, belum mengetahui adanya Sumbawa. Hal ini menunjukkan bahwa Pulau Sumbawa belum begitu dikenal oleh khalayak. Untuk itu, Sail Moyo Tambora akan menjadi ajang besar dalam mempromosikan keindahan pariwisata alam Sumbawa.

"Kalau saya lihat tamu yang hadir, banyak mereka yang tidak tahu Sumbawa. Kalaupun tahu, mereka tidak pernah ke sini. Jadi, ini adalah ajang untuk memperkenalkan Sumbawa. Momen ini menjadi sangat penting untuk tindak lanjutnya ke depan," ujarnya.

Terkait pengembangan pariwisata desa-desa di Sumbawa, menurutnya, Kementerian Desa akan membantu mempromosikannya secara daring. Selain itu, juga akan membantu mempromosikannya melalui kerja sama dengan travel-travel pariwisata.

"Kami mengumpulkan travel-travel pariwisata dan mereka kita ajak agar memperkenalkan pariwisata di daerah tertinggal. Memang belum masif, tapi kami akan terus lakukan," ungkapnya.

Kabupaten Sumbawa sendiri merupakan salah satu dari delapan kabupaten tertinggal di NTB. Kabupaten lainnya, Sumbawa Barat, Lombok Barat, Lombok Tengah, Lombok Timur, Dompu, Bima, dan Lombok Utara.

Menurut Samsul, selain sektor wisata, Kabupaten Sumbawa memiliki ragam produk yang bisa dikembangkan menjadi produk unggulan daerah.

"Sebenarnya Sumbawa punya beberapa komoditas unggulan, ada sapi, ikan laut, jagung, buah-buahan. Kami mencoba bagaimana memasarkan komoditas unggulan ini langsung ke kota-kota besar seperti Jakarta atau Denpasar. Setelah kegiatan ini, kami akan rapat dengan Pemerintah Daerah untuk membahas tidak lanjutnya," ungkapnya.

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Diet Telur Rebus, Ampuh Turunkan Berat Badan hingga 11 Kg

Posted: 16 Sep 2018 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Bagi mereka yang mengalami kelebihan berat badan, apapun akan dilakukan untuk dapat memangkas berat badan berlebih tersebut. Aneka cara dilakukan mulai dari olahraga sampai diet.

Nah, berikut salah satu cara diet yang mungkin bisa Anda coba. Diet ini merupakan diet dengan mengonsumsi telur rebus. Beberapa orang berhasil menurunkan berat badan sampai 11 kg dengan cara ini.

Jika Anda ingin mencobanya, konsultasilah terlebih dahulu pada ahli nutrisi. Terlebih bila Anda memiliki keluhan lain seperti kolestrol. Tentu saja diet ini juga harus diimbangi dengan olahraga dan gaya hidup sehat.

Melansir dari tinhtamvn.net, ini dia menu diet tersebut.

Minggu pertama

1. Senin

Pagi: dua telur rebus dan satu buah-buahan.

Siang : Dua potong roti gandum dan satu buah-buahan.

Malam: Ayam dan salad.

2. Selasa

Pagi: dua telur rebus dan satu buah-buahan.

Siang: Ayam dan salad.

Malam: Ayam dan salad serta sebuah jeruk.

3. Rabu

Pagi: dua telur rebus dan satu buah-buahan.

Siang: Satu potong roti gandum, tomat, dan keju rendah lemak.

Malam: Ayam salad.

4. Kamis

Pagi: dua telur rebus dan satu buah-buahan.

Siang: hanya buah.

Malam: hanya ayam saja.

 

 

5. Jumat

Telur rebus dapat menjadi pilihan hidup sehat dengan biaya murah

Pagi: dua telur rebus dan satu buah-buahan.

Siang: dua telur rebus dan sayur kukus.

Malam: ikan bakar dan salad.

6. Sabtu

Pagi: dua telur rebus dan satu buah-buahan.

Siang: makan hanya buah-buahan.

Malam: ayam kukus dan salad.

7. Minggu

Pagi: dua telur rebus dan satu buah-buahan.Siang: makan hanya buah-buahan.

Malam: sayur kukus.

 

 

Minggu Kedua

Telur juga bisa jadi sarapan enak saat direbus begitu saja. (Foto : shutterstock)

8. Senin

Pagi: dua telur rebus dan satu buah-buahan.

Siang: ayam dan salad.

Malam: Salad, ayam kukus dan 2 telur rebus.

9. Selasa

Pagi: dua telur rebus dan satu buah-buahan.

Siang: dua telur rebus dan sayur kukus.

Malam: Ikan bakar dan salad.

10. Rabu

Pagi: dua telur rebus dan satu buah-buahan.

Siang: Ayam dan salad.

Malam: dua telur rebus dan satu buah-buahan.

11. Kamis

Pagi: dua telur rebus dan satu buah.

Siang: Keju rendah lemak, sayur kukus dan dua telur rebus serta satu buah-buahan.

Malam: ayam kukus dan salad.

 

12. Jumat

Bukan hanya sekedar digoreng atau rebus,ini 10 variasi hidangan dari telur!

Pagi: dua telur rebus dan satu buah-buahan.

Siang: salad tuna.

Malam: dua telur rebus dan salad.

13. Sabtu

Pagi: dua telur rebus dan satu buah-buahan.

Siang: ayam dan salad.

Malam: hanya buah-buahan.

14. Minggu

Pagi: dua telur rebus dan satu buah-buahan.

Siang: ayam kukus dan sayur-sayuran.

Malam: ayam kukus dan sayur-sayuran.

Reporter: mgg/hendra noor

Sumber: Brilio.net

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal Timnas Indonesia U-16, Iran Jadi Rintangan Pertama

Posted: 16 Sep 2018 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Kuala Lumpur - Iran akan jadi hadangan pertama Timnas Indonesia U-16 pada matchday pertama Grup C Piala AFC U-16 2018. Laga itu akan dihelat di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Jumat (21/9/2018).

Petualangan Timnas Indonesia U-16 di Piala AFC U-16 2018, Malaysia, segera dimulai. Di Grup C, anak asuh Fakhri Husaini itu akan berjibaku dengan tiga tim kuat, yakni Iran, Vietnam, dan India.

Untuk mematangkan penampilan, Timnas Indonesia U-16 telah menjalani tiga laga uji coba selama melakukan pemusatan latihan (TC) di Malaysia. Mereka menang 4-0 atas Sime Darby U-17, 5-0 atas Felda U-17, dan 3-3 melawan Oman.

Hasil ini terbilang cukup bagus bagi Timnas Indonesia U-16. Setidaknya, mereka melanjutkan kehebatan setelah sukses menjuarai Piala AFF U-16 2018. Dan ini bisa jadi modal untuk mewujudkan target menembus semifinal.

Ya, Timnas Indonesia U-16 memang menargetkan empat besar demi memenuhi syarat tampil di Piala Dunia U-17 2019. Jika mampu mempertahankan permainan apik seperti di Piala AFF U-16 2018, melaju ke semifinal bukan sesuatu yang tak mungkin bagi skuat Garuda Asia.

Jadwal Timnas U-16

21 September 2018

15.30 WIB: Iran vs Indonesia (Stadion Bukit Jalil)

24 September 2018

19.45 WIB: Indonesia vs Vietnam (Stadion Bukit Jalil)

27 September 2018

19.45 WIB: India vs Indonesia (Stadion UM Arena)

 

Skuat Timnas U-16

Kiper

1. Ernando Ari Sutaryadi – PPLP Jateng

2. Ahludz Dzikri Fikri – ASAD 313

3. Muhammad Risky Sudirman – SSB Villa 2000

Belakang

4. Mochamad Yudha Febrian – SSB Cibinong Raya

5. Muhammad Salman – Diklat Ragunan

6. Fadillah Nur Rahman – PPLP Sumatera Barat

7. Amiruddin Bagas Kaffa – Chelsea Soccer School

8. Muhammad Reza Fauzan – FC Patriot Aceh

Tengah

9. David Maulana – PPLP Medan

10. Komang Teguh Trisnanda – Diklat Ragunan

11. Muhammad Talaohu – ASAD 313

12. Hamsa Lestaluhu – ASAD 313

13. Andre Oktaviansyah – SSB Pelita Jaya Soccer School

14. Brylian Aldama – SSB Gelora Putra Delta

15. Rendy Juliansyah – SSB ASIOP APAC INTI

Depan

16. Mochammad Supriadi – Diklat Ragunan

17. Amanar Abdilah – PS Tira U17

18. Amiruddin Bagus Kahfi – Chelsea Soccer School

19. Sutan Diego Armando Ondriano Zico – Chelsea Soccer School

Pemanggilan Baru

20. Fatah Aji – PPLP DKI

21. Muhammad Uchida Sudirman

22. Subhan Fazri

23. Cecep Maulana

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Insiden Hisap Ganja, Elon Musk Ditawari Main Film Dewasa

Posted: 16 Sep 2018 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Nama Elon Musk sepertinya tak bisa lepas dari yang namanya kontroversi. Belum lama ini, miliarder asal Negeri Paman Sam tersebut kembali berbuat ulah.

Ia sempat menghisap ganja saat diwawancarai dalam sebuah podcast The Joe Rogan Experience.

Entah ingin terlihat keren atau memang sekadar menghisap ganja saja, yang pasti aksi nyeleneh tersebut dikecam oleh berbagai pihak.

Banyak yang menyayangkan, apa yang telah dilakukan bos Tesla dan SpaceX ini tidak sepantasnya ditayangkan di depan umum, apalagi mengingat dia sebagai salah satu figur penting dan petinggi perusahaan teknologi terkemuka.

Buntut aksi Elon Musk yang bikin geleng-geleng kepala ini ternyata belum usai.

Akibat insiden hisapan ganja itu, mantan kekasih Amber Heard tersebut ditawari untuk bermain film dewasa.

Adalah XBLaze, rumah produksi film dewasa yang memberikan tawaran khusus kepada Elon Musk untuk beraksi di film panas dengan tema ganja.

CEO XBlaze Jeff Dillon berkata, apa yang telah dilakukan Elon Musk merupakan sebuah langkah yang berani, apalagi untuk di tingkatan petinggi perusahaan teknologi.

"Sebagai pimpinan dan CEO XBlaze, saya dan Elon Musk memiliki selera petualangan yang sama. Saya pikir Elon Musk bisa tampil sedikit di film kami untuk memperlihatkan energi petualang yang tidak menghiraukan lingkungan sekitarnya," ujarnya seperti dikutip Mirror pada Senin (17/9/2018).

Dillon bahkan mengaku akan menawarkan US$ 150 ribu (Rp 2,2 miliar) kepada Elon Musk sebagai honor bermain di filmnya.

Tak cuma itu, perusahaan juga memberikan hadiah berupa paket khusus rokok ganja kepadanya.

Hingga berita ini naik, baik dari pihak Elon Musk sendiri belum memberikan tanggapan terkait tawaran tersebut.

Elon Musk: Kehidupan Menyenangkan Pengguna Instagram Tak Seindah Aslinya

Elon Musk, bekerja tanpa menerima gaji (Foto: Fastcompany.com)

 

Dalam podcast The Joe Rogan Experience, salah satu hal diperbincangkan Elon Musk di podcast itu adalah pendapatnya tentang media sosial, seperti Instagram.

"Salah satu masalah yang ada di media sosial adalah orang-orang terlihat seperti mereka memiliki kehidupan yang lebih baik daripada yang mereka punya sebenarnya. Mereka mengunggah gambar ketika bahagia, mereka memodifikasi gambarnya agar terlihat lebih baik. Bahkan jika mereka tidak mengeditnya, mereka memilih gambar dengan cahaya dan angle terbaik," tutur Musk seperti dikutip dari Business Insider, Senin (9/10/2018).

Ia juga mengatakan bahwa Instagram membuat orang-orang terlihat lebih baik dan bahagia daripada yang mereka rasakan sebenarnya.

Hal semacam ini, katanya, bisa memberikan dampak negatif pada jiwa para follower (pengikut) akun-akun tersebut.

Menurutnya, melihat betapa atraktif dan bahagianya orang-orang di media sosial akan membuat pihak lain merasa rendah diri dengan pikiran seperti, "Saya tidak sebagus itu dan tidak sebahagia itu. Saya payah".

Padahal kenyataannya, kehidupan indah di media sosial itu kemungkinan tidak seperti aslinya.

"Orang-orang yang kalian pikir sangat bahagia, sebenarnya tidak bahagia. Mereka bisa saja sangat depresi, sangat sedih. Beberapa orang yang kelihatannya sangat bahagia, sebenarnya mereka orang paling sedih di dunia nyata. Tidak ada orang yang selalu terlihat bagus setiap waktu, tidak peduli siapa kalian," jelas CEO SpaceX dan Tesla tersebut.

Elon Musk Bakal Kirim Manusia ke Bulan dengan Roket SpaceX

Elon Musk, founder Tesla dan SpaceX. Sumber: Business Insider

Beberapa hari lalu, perusahaan antariksa milik Elon Musk, SpaceX, mengumumkan rencananya mengirim penumpang pertama untuk perjalanan ke bulan.

Dalam keterangan lewat Twitter, disebutkan bahwa pesawat yang akan digunakan membawa penumpang pertama SpaceX adalah Big Falcon Rocket.

"SpaceX telah menandatangani kesepakatan tentang penumpang pribadi pertama di dunia yang akan terbang mengelilingi bulan di atas kendaraan kami, Big Falcon Rocket," kata SpaceX, sebagaimana dikutip Tekno Liputan6.com dari Business Insider, Sabtu (15/9/2018).

SpaceX menyebut, hal ini menjadi langkah penting untuk menuju akses bagi mereka yang bermimpi untuk wisata ke luar angkasa.

SpaceX juga mengatakan, pihaknya akan mengumumkan siapa nama penumpang yang terbang pertama kali ke bulan, serta menjelaskan mengapa orang itu dipilih untuk melakukan penerbangan pertama bersama SpaceX ke bulan.

Sebenarnya, ini bukan pertama kalinya perusahaan mengumumkan bahwa pihaknya akan meluncurkan misi terbang mengelilingi bulan, tetapi tidak mendarat di sana.

Sebelumnya, SpaceX juga mengumumkan misi penerbangan mengelilingi bulan pada Februari 2017 dengan dua awak.

Awalnya, rencana ini bertujuan untuk meluncurkan dua warga sipil di jalur yang sama dengan astronot Apollo 13 NASA.

Disebutkan pula, mulanya penerbangan dilakukan dengan roket Falcon Heavy, perusahaan bersiap untuk terbang pertama kali di awal 2019.

Namun, SpaceX ke luar dari rencana awalnya dan hanya mengangkut satu penumpang.

Menurut petunjuk Elon Musk, kemungkinan penumpang pertama yang terbang ke bulan dengan BFR adalah orang Jepang.

(Jek/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Eksklusif, Wawancara Michelle Yeoh soal Perannya di Crazy Rich Asians

Posted: 16 Sep 2018 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Film Crazy Rich Asians sedang diperbincangkan di media sosial dan kalangan penikmat film di Indonesia.

Penyebabnya, tak lain karena sentuhan cerita di Crazy Rich Asians, yakni Rachel Chu yang mendapati kehidupan kekasihnya, Nick Young tidak seperti yang ia duga. Nick berasal dari keluarga tajir melintir asal Singapura.

Rachel memang telah mendapatkan cinta Nick. Tapi tidak dengan ibunya, Eleanor Young. Dalam filmnya, Eleanor adalah sosok yang anggun, dingin, dan ditakuti oleh orang-orang di sekelilingnya. Reputasinya tidak main-main. Bocoran sedikit dari filmnya, ia dan suaminya bisa saja dalam semalam membeli sebuah hotel bintang lima. Setajir itu.

Di tangan Michelle Yeoh, sosok Eleanor Young menjadi sosok yang mencuri perhatian dalam filmnya. Tidak hanya dari kesan pertama yang bikin takut, tapi ternyata di balik itu ada kompleksitas dalam dirinya. 

 

Wawancara Michelle Yeoh

Adegan dalam Crazy Rich Asians (Warner Bros)

Seperti dikutip dari KapanLagi.com, Michelle Yeoh bercerita banyak hal mengenai perannya sebagai Eleanor Young, melalui wawancara ekslusif yang dilakukan akhir pekan kemarin. Berikut ini wawancara lengkapnya:

Hai Michelle, terima kasih sudah memberi kami kesempatan untuk wawancara ini. Penonton di Indonesia antusias untuk menonton Crazy Rich Asians. Filmnya baru tayang Rabu (12/9/2018). 

Michelle Yeoh: Ah sudah tayang di Indonesia? 

Tanya: Ya, ini sudah hari keempat tayang di bioskop. Kami belum pernah bertemu tatap muka dengan anda, tapi dari banyak video wawancara di YouTube boleh dikatakan kamu adalah sosok yang ramah dan murah senyum. Nah, ketika memerankan Eleanor Young, anda bisa tampil sangat menakutkan dan mengintimidasi...

Michelle Yeoh: Aha... Tokoh Eleanor Young memang ditulis (oleh Kevin Kwan) sebagai sosok yang mengintimidasi, ia sosok yang kuat bahkan di kalangannya sendiri. Ia sangat dihormati oleh orang di sekitarnya. Mereka bahkan takut kepadanya. Itu disebabkan karena dirinya melambangkan standar yang sangat tinggi, sosok yang ideal. Ia selalu menata perilakunya. Pokoknya ia harus menjadi versi terbaik bagi dirinya sendiri. 

Tapi di balik itu semua, ia juga seorang ibu yang protektif. Boleh dikatakan dia adalah gambaran dari sosok para ibu di dunia ini. Di mana ia bakal melakukan apapun demi anak-anaknya. Terutama, ia ingin memastikan bahwa anak-anaknya bakal bahagia. Memastikan bahwa ia bakal bahagia dengan sosok yang akan menjadi pasangannya.

Tanya: Sulitkah memerankannya? 

Michelle Yeoh: Untungnya aku bisa menjadi "menakutkan" tanpa perlu memperlihatkan kekuatan fisik, atau juga secara verbal dengan memerintah ini dan itu. Dalam hal ini aku berupaya untuk memperlihatkan kekuatan dalam diri serta aura yang pas supaya bisa tersampaikan kepada penonton. 

Aku sudah berlatih bela diri bertahun-tahun, belajar setiap disiplin ilmunya. Belajar untuk mengendalikan postur dan gerakan tubuh. Utamanya, mengekspresikan sorot mata yang mampu berbicara lebih banyak daripada kata-kata.

 

Sosok Menakutkan

Michelle Yeoh dan Henry Golding dalam Crazy Rich Asians (Instagram/ michelleyeoh_official)

Tanya: Dan itu sukses tersampaikan lewat filmnya. Penonton seperti melihat sosok yang menakutkan lewat Eleanor. 

Michelle Yeoh: Hahaha... Tapi tunggu dulu. Eleanor perlu dipahami juga sebagai sosok yang juga penuh kasih. Dia memang mematok standar yang tinggi tapi itu semua dilandasi oleh cintanya. Dia selalu menomorsatukan ibu mertua, suami, dan tentunya Nick, anaknya. Dia bahkan tidak memandang remeh Rachel (kekasih anaknya) yang berasal dari keluarga yang not-so-crazy-rich. Ia hanya khawatir bahwa Rachel yang tumbuh besar di Amerika, tidak memegang prinsip menomorsatukan keluarga seperti dirinya. Ia khawatir bahwa Rachel bakal lebih mementingkan impiannya (atau karirnya) di atas segalanya. Bahkan rela meninggalkan apa pun demi mimpi. Bagi Eleanor, wanita yang pas untuk anaknya adalah wanita yang mampu mendahulukan keluarga daripada mendahulukan kepentingan pribadi. 

Sosok lainnya yang perlu dipahami adalah Astrid. Ia mungkin bakal membuat pria manapun merasa minder. (Red: tonton sendiri dalam filmnya untuk tahu mengapa). Jika memang pria merasa tidak jantan atau cukup baik bagi pasangannya, itu bukan berarti salah wanitanya bukan? Tokoh-tokoh dalam film ini juga menggambarkan persamaan hak, cinta, juga harapan. Sebagai sebuah komedi romantis, film ini mampu memberi pencerahan. 

Tanya: Bicara soal prinsip Eleanor di atas, rasanya kami jadi paham soal adegan Mahjongnya. (Sekali lagi tonton dulu filmnya) 

Michelle Yeoh: Ya betul, Menyentuh kan. Film ini jadi menyentuh karena memang tokoh-tokoh di dalamnya sangat lekat dengan kehidupan kita sehari-hari. Penonton bisa saja menemukan kemiripan antara tokoh-tokoh di dalamnya dengan kehidupan mereka. "Oh Tuhan, itu aku banget" atau "Ah, dia mirip banget dengan ibuku". Atau bisa saja seorang ibu akan berujar pada anaknya, "nah tuh kan bener apa yang ibu bilang" atau sebaliknya. Semua bakal merasakannya. 

Tanya: Rasa-rasanya Kevin Kwan tak salah pernah berujar bahwa anda adalah satu-satunya aktris yang pas dalam memerankan tokoh Eleanor. 

Michelle Yeoh: Ah aku sungguh tersanjung karenanya. Aku baru tahu ketika bertemu dengannya di lokasi syuting. Dia bercerita kepadaku bahwa ketika ngobrol dengan para produser, dia terus bilang bahwa Eleanor Young adalah Michelle Yeoh. Ia tak masalah meski aku berasal dari Malaysia. 

 

Ketagihan

Crazy Rich Asians (Warner Bros)

Tanya: Berkat anda, kami jadi ketagihan melihat Eleanor di film-film lanjutannya. 

Michelle Yeoh: Dia tokoh yang menarik dan hebat. Orang takut kepadanya, tapi juga mengharapkan setiap pendapatnya karena memang itu yang terbaik 

Tanya: Omong-omong, dalam film kedua atau ketiga nanti, Eleanor jadi seperti apa ya? 

Michelle Yeoh: Hmmm... aku ingin ada interaksi lebih banyak antara dirinya dengan tokoh-tokoh perempuan. Kamu tahu kan, di Asia anak lelaki lebih diutamakan. Ingin ke depannya akan ada kisah menarik dari sisi anak perempuan. Akan ada banyak tokoh-tokoh wanita yang kuat. Memang ada tradisi yang perlu dijaga, tapi juga bisa diubah. Pokoknya akan ada banyak yang menarik nanti.

Tanya: Reaksi bermunculan soal betapa pasnya representasi orang Asia dalam film ini. Representasi apa yang menurut anda paling memuaskan dalam filmnya? 

Michelle Yeoh: Film ini datang dari kenangan penulisnya yang hidup selama sebelas tahun di Singapura. Jadi, belum dapat merepresentasikan Asia secara menyeluruh. Ada lima puluh lebih negara di Asia. Aku rasa belum ada film yang mampu merepresentasikan Asia seluruhnya. 

Film ini lebih menceritakan seperti apa nikmatnya hidup sebagai orang Asia, dalam hal ini sebagai orang Cina dengan segala tradisi di dalamnya. Film ini lebih pas dikatakan sebagai menu pembuka untuk film-film lain yang bakal merepresentasikan ragam kisah orang Asia. Jadi lebih baik tidak mengkotakkan ragam kisah tersebut dalam satu film ini saja. Film ini bahkan bisa disebut sebagai salah satu kisah cinta universal yang pernah dibuat. Kebetulan saja semua pemerannya adalah orang Asia.

 

Dibandingkan Black Panther

Michelle Yeoh dalam Crazy Rich Asians (Instagram/ michelleyeoh_official)

Tanya: Apakah pernah terpikir bahwa film ini bakal sesukses ini? Mengingat Crazy Rich Asians dibanding-bandingkan dengan Black Panther?

Michelle Yeoh: Dapatkah kita memprediksi sebuah film sukses? AKu rasa tidak. Jika bisa, maka semua film bisa sukses. Kami hanya berharap bisa menyajikan film yang apik. Kisah yang ditulis sepenuh hati, begitu juga timnya sangat pas. Kita mempersiapkan yang terbaik untuk ini. Kita hanya berharap orang-orang Asia di Amerika menonton ini, karena memang orang Asia paling jarang disorot dan dimunculkan dalam film-filmnya. 

Ini bakal jadi kesempatan untuk berkata "Tidak lagi". Kita ingin kisah-kisah kita disuarakan. Jangan lagi orang Asia jadi semacam stereotip saja dalam sebuah film. Orang Asia bisa saja memerankan Hulk. Ada banyak kisah untuk diceritakan. 

Kali ini Jon M Chu yang punya akar budaya Asia diberi kesempatan untuk menggarapnya secara apik. Ditambah dengan pasar Warner Brothers membuat kesuksesan ini menjadi mungkin. Jujur ya, seminggu sebelum perilisan filmnya, aku tidak bisa tidur. Aku sendiri tidak yakin apakah film ini bisa menjadi seperti Get Out atau Black Panther. 

Dan itu terjawab. Kelahiran Jepang atau Korea sekalipun bisa punya kesempatan sekarang di Amerika Serikat. 

Tanya: Terima kasih Michelle. Kami doakan filmnya bisa sukses di Indonesia. 

Michelle Yeoh: Terima kasih. Sampai jumpa lagi.  

(Reporter: Kapanlagi.com/Mahardi Eka)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tersangka Penyebar Hoaks Kerusuhan di Istana Negara Bertambah

Posted: 16 Sep 2018 09:56 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Ramai di media sosial beredar foto kerusuhan yang disebut-sebut terjadi di Istana Negara. Nyatanya, gambar tersebut merupakan bentuk simulasi pengamanan pemilu yang dilaksanakan di Mahkamah Konstitusi (MK) pada 8 Maret 2014 silam.

Berangkat dari situ, Dittipid Siber Bareskrim Polri kemudian menelusuri dan menciduk empat pelaku penyebaran berita bohong alias hoaks tersebut.

Dirtipid Siber Bareskrim Polri Brigjen Rachmad Wibowo menyampaikan, hoaks tersebut mulai tersebar pada Jumat 14 September 2018 lalu.

"Diviralkan oleh beberapa akun dengan unggahan konten berita bohong tentang simulasi penanganan demo di Gedung MK, yang diberitakan sebagai unras mahasiswa," tutur Rachmad dalam keterangannya, Senin (17/9/2018).

Penyidik gabungan cyber Polda Metro Jaya pun menangkap Suhada Al Syuhada Al Aqse (48) karena menyebarkan video hoaks tersebut, Sabtu (15/9/2018).

Menyusul tiga tersangka lain, yakni Gun Gun Gunawan, , Muhammad Yusuf, dan Nugrasius.

Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo menyampaikan, simulasi tersebut memang dilakukan oleh personel gabungan TNI Polri dalam rangka untuk menjamin keamanan berbagai proses persidangan di MK dan disetting sampai pada kondisi seolah-olah rusuh.

"Padahal kejadian simulasi ini berjalan sangat kondusif dengan eskalasi yang soft, kemudian eskalasi yang sedikit keras, sampai dengan ekskalasi yang sedikit chaos atau yang betul-betul terjadi bentrokan," kata Dedi.

Secara rinci, tersangka pertama atas nama Gun Gun Gunawan menggunakan akun Facebook atas nama Wawan Gunawan untuk menyebarkan hoaks tersebut. Konten itu diterimanya dari grup Whatsapp BISMILLAH.

Di Facebook, postingannya itu mendapat 312 kometar dan dibagikan sebanyak 5.400 kali. Sementara ada 2.138 pertemanan di akun tersebut.

Tersangka kedua, Suhada Al Syuhada Al Aqse menggunakan akun Facebook Syuhada Al Aqse untuk menyebar hoaks tersebut. Dia menggunakan caption //JAKARTA SUDAH BERGERAK, MAHASISWA SUDAH BERSUARA KERAS DAN PESERTA AKSI MEGUSUNG TAGAR #TurunkanJokowi MOHON DIVIRALKAN KARENA MEDIA TV DIKUASAI PERTAHANA//.

 

 

Dapat Ribuan Komentar

Konten itu mendapat 5.200 komentar dan dibagikan sebanyak 98 ribu kali. Tersangka ketiga atas nama Muhammad Yusuf menggunakan akun Facebook atas nama DOI.

Dia mendapat informasi hoaks tersebut dari grup Facebook 'Boikot Metro TV Km Melakukan Pembodohan Publik'. Jumlah member grup tersebut sebanyak 115.072 akun.

Terakhir adalah tersangka Nugrasius yang menggunakan akun Facebook atas nama Nugra Ze. Dia memperoleh hoax tersebut dari grup Whatsapp KA KAMMI.

Konten itu langsung diunggah di Facebook miliknya yang memiliki pertemanan sebanyak 1.557 akun. Postingannya mendapat 97 komentar dan 30 ribu kali dibagikan.

Saksikan video pilihan di bawah ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Penjualan Sepi, Harga Daging Ayam Naik di Pasar Kebayoran Lama

Posted: 16 Sep 2018 09:53 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Harga daging ayam di Pasar Kebayoran Lama, Jakarta Selatan naik. Harga ayam potong kini dibanderol Rp 28 ribu-Rp 29 ribu per kilogram (kg). Namun ayam utuh masih dijual Rp 40 ribu per kilogram (kg) per ekor.

Sainah (48), salah satu pedagang menuturkan, harga ayam potong sebesar Rp 28 ribu sampai Rp 29 ribu per kg, naik Rp 3.000 hingga Rp 4.000 per kg.

"Biasanya ayam potong mah udah normal di harga Rp 25 ribu, sekarang naik. Jadi saya jual Rp 28 atau palingan Rp 29 ribu per kg. Tapi ayam per ekor masih normal kok," tuturnya saat berbincang dengan Liputan6.com, Senin (17/9/18).

Namun Sainah turut mengeluhkan penjualan yang kini cenderung sepi beberapa hari belakangan.

"Sayuran, ayam, sepi pembeli sekarang. Makanya masih normal ayam ekor harganya. Ini udah 3 jam aja kita jualan belum ada yang beli," ungkap dia.

Sri (53), pedagang ayam lainnya di Pasar Kebayoran Lama mengatakan hal senada.

"Ini yang ayam potong (yang kecil ini), kalau yang Rp 40 ribu per kg itu beratnya di atas 1,5 kg. Tapi ini yang kecil sama yang gede juga kan kelihatan ya masih banyak. Masih dikit yang beli," ujarnya.

"Biasanya jam segini udah lumayan, kan dari subuh kita udah jualan," tambah dia.

Saat ditanya bagaimana perkembangan harga ayam untuk beberapa hari kedepan, Sri mengaku masih belum mengetahu. "Belum ada hari-hari besar sih kayanya, jadi nggak tahu," tutup dia.

Stok Melimpah, Harga Pangan di Pasar Tradisional Stabil

Harga sayuran, daging ayam hingga daging sapi mengalami kenaikan menjelang lebaran. (Liputan6.com/Bawono Yadika)

Harga komoditas sayuran di Pasar Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, terpantau stabil pada awal pekan. Hal ini disebabkan stok sayuran dalam keadaan melimpah.

Berdasarkan pantauan Liputan6.com, Senin (17/9/18), salah satu pedagang sayur di Pasar Kebayoran Lama yakni Mbah Jumi (85) menjual sayuran pada awal pekan ini sama dengan pekan lalu atau stabil. Namun memang, meskipun tak ada perubahan harga, jumlah pembeli justru mengalami penurunan.

"Stok Ada, tapi pembeli sepi. Kalau aku ditanya ya bingung juga kenapa pada enggak beli," tuturnya saat berbincang dengan Liputan6.com.

Ia pun menjabarkan, untuk harga cabai rawit dibanderol Rp 28 ribu per kilogram (kg), cabai keriting merah besar di harga Rp 25 ribu per kg.

Sedangkan untuk komoditas bawang seperti bawang putih ia jual di kisaran Rp 20 ribu hingga Rp 23 ribu per kg. Sementara itu untuk bawang merah pada harga Rp 27 ribu per kg.

Beralih ke pedagang lain, Sri (33), ia memang membenarkan minat pembeli di Pasar Kebayoran Lama sedang surut pada minggu ini.

Meski begitu, Sri saat ini menaikkan harga jual kentang. Sri mengaku menaikkan harga kentang sebesar Rp 3 ribu.

"Emang lagi sepi, tapi kentang saya jual Rp 14 ribu per kg. Dari pasar kan kita beli paling Rp 10 ribu sampai Rp 11 ribu per kg. Kalau sayuran lain masih pada normal," ujarnya.

Untuk komoditas bawang, Sri tercatat berbeda Rp 1000 - Rp 2000 dibandingkan dengan Mbah Jumi. Ia menjual bawang putih Rp 25 ribu per kg dan bawang merah yang sebesar Rp 28 ribu per kg.

Sedangkan untuk sayuran lainnya, Sri menambahkan, pada awal pekan ini, ia menjual tomat sebesar Rp 8 ribu per kg, dan timun Rp 9 ribu per kg. Sedangkan wortel masih di kisaran harga yang sama yaitu Rp 10 ribu per kg.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tol JORR Terintegrasi, Simak Perubahan Tarif Lengkapnya

Posted: 16 Sep 2018 09:49 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Transaksi tarif tol terintegrasi bakal diterapkan di ruas Jakarta Outer Ring Road (JORR) pada akhir September 2018. Penerapan integrasi tarif tol ini bertujuan sebagai tahapan menuju transaksi tol menerus atau multilane free flow (MLFF) yang akan diberlakukan pada 2019.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan, penyamarataan tarif ini utamanya bertujuan meningkatkan standar pelayanan jalan tol, seperti kemantapan jalan, kecepatan tempuh, dan antrean transaksi tol. Untuk tahap sosialisasinya, bakal terus dilakukan sebelum peraturan resmi diberlakukan.

"Integrasi transaksi tol JORR bertujuan meningkatkan pelayanan dan mendukung sistem logistik nasional agar lebih efisien dan berdaya saing," kata Menteri Basuki dalam sebuah keterangan tertulis, Senin (17/9/2018).

Transaksi tol setelah integrasi menjadi sistem terbuka, dimana pengguna tol hanya melakukan satu kali transaksi pada gerbang tol masuk (on-ramp payment). Saat ini sistem transaksi tertutup, dimana pengguna tol harus melakukan 2-3 kali transaksi untuk menggunakan tol JORR sepanjang 76 km yang terdiri dari empat ruas tol dan dikelola oleh badan usaha jalan tol (BUJT) berbeda.

Pengguna tol JORR jarak jauh akan diuntungkan dari perubahan tarif dibandingkan dengan pengguna tol jarak dekat. Sebab, perhitungan tarif yang digunakan adalah tarif rata-rata ruas tol tersebut dikalikan dengan penggunaan rata-rata jalan tol tersebut.

Sistem integrasi transaksi Tol JORR akan dilakukan mulai dari Seksi W1 (SS Penjaringan-Kebon Jeruk), Seksi W2 Utara (Kebon Jeruk-Ulujami), Seksi W2 Selatan (Ulujami-Pondok Pinang), Seksi S (Pondok Pinang-Taman Mini).

Kemudian, Seksi E1 (Taman Mini-Cikunir), Seksi E2 (Cikunir-Cakung), Seksi E3 (Cakung-Rorotan), Jalan Tol Akses Tanjung Priok (Rorotan-Kebon Bawang), dan Jalan Tol Ulujami-Pondok Aren.

Tarif Integrasi

Setelah integrasi, penggunaan tol JORR sepanjang 76 km akan dikenakan satu tarif, yakni Rp 15 ribu untuk kendaraan golongan I, kendaraan golongan 2 dan 3 dikenakan tarif sama, yakni Rp 22.500, serta golongan 4 dan 5 juga membayar besaran tarif yang sama yakni Rp 30 ribu.

Saat ini, untuk kendaraan dari Simpang Susun Penjaringan yang menuju Tol Akses Pelabuhan Tanjung Priok, golongan I membayar sebesar Rp 34 ribu, sedangkan kendaraan golongan V sebesar Rp 94.500. Dengan pemberlakuan integrasi JORR, akan terdapat penurunan tarif tol, yaitu tarif golongan I turun sebesar Rp 19 ribu, sedangkan golongan V turun sebesar Rp 64.500.

Namun, untuk pengguna jalan tol ruas Ulujami-Pondok Aren dari Bintaro Viaduct menuju Bintaro tetap membayar tarif tol Ulujami-Pondok Aren sebesar Rp 3 ribu untuk golongan I. Adapun ruas tol Ulujami-Pondok Aren yang menuju Ulujami dikenakan tarif Rp 15 ribu, atau naik Rp 2.500 dari yang saat ini sebesar Rp 12.500.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Prediksi Mitra Kukar Vs Persipura: Saatnya Akhiri Rekor Buruk

Posted: 16 Sep 2018 09:45 PM PDT

Jakarta Mitra Kukar bakal kedatangan Persipura Jayapura pada lanjutan Gojek Liga 1 bersama Bukalapak di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Senin (17/9/2018). Tak hanya tim tamu yang sedang on fire, pasukan Naga Mekes juga dihantui rekor buruk bila bersua Mutiara Hitam.

Mitra Kukar selalu menelan kekalahan dalam lima pertandingan terakhir. Termasuk kekalahan memalukan, lima gol tanpa balas di Tenggarong saat pentas Liga 1 musim lalu. 

Pelatih Mitra Kukar, Rahmad Darmawan, menyadari kualitas tim maupun individu pemain yang dimiliki Persipura. Untuk itu, dirinya sudah menyiapkan langkah khusus untuk mendulang poin penuh di kandang sendiri.

"Kami sudah menyiapkan strategi khusus untuk melawan mereka. Ada dua cara bermain yang akan dilakukan, meski secara umum tidak jauh berbeda seperti pertandingan selanjutnya. Namun memang perlu penakanan khusus ke pemain," ungkap Rahmad.

Dia memaparkan, penekanan khusus yang dimaksud adalah transisi dari menyerang ke bertahan. Proses transisi itu dinilai belum maksimal saat kalah dari Madura United, pekan lalu, di mana dua gol yang bersarang berawal dari skema serangan balik.

Belum lagi, lanjut Rahmad, Persipura memiliki keunggulan dalam hal transisi bertahan ke menyerang. Lini depan tim tamu juga disebut punya kelebihan kecepatan seperti Boas Solosa, Frisca Womsiwor, maupun Addison Alves.

"Secara umum skema tiga bek yang kami lakukan berjalan baik. Hanya masalah transisi yang harus lebih diperketat. Persipurapunya beberapa pemain kunci yang harus diwaspadai," tegas mantan pelatih Sriwijaya FC.

Persipura

Pelatih Persipura Jayapura, Amilton Silva, menyebut timnya sempat kewalahan meladeni tekanan yang diberikan Sriwijaya FC. (dok. Liga Indonesia Baru)

Sementara tim tamu datang ke pesisir Sungai Mahakam dengan rasa percaya diri. Kemenangan tipis, 1-0 atas Sriwijaya FC, pekan lalu jadi modal penting untuk menantang Mitra Kukar.

Pelatih Amilton Silva menjelaskan, rekor positif saat bertemu Mitra Kukar enggan dijadikan patokan. Baginya, tim kebangaan masyarakat Tenggarong itu salah satu klub berkualitas dan selalu bermain baik di kandang.

"Mitra Kukar adalalah tim yang bagus, mereka punya pemain dan pelatih yang sangat berkualitas. Seperti Fernando Rodrigues yang sekarang menjadi top scorer sementara, dan pemain lain. Kita akan waspada dan pemain harus tampil disiplin dan kerja keras," jelas pelatih asal Brasil itu.

 

Prediksi Susunan Pemain

PS Tira Vs Mitra Kukar, Selasa (10/7/2018) di Stadion Sultan Agung, Bantul. (Bola.com/Permana Kusumadijaya)

Mitra Kukar (3-4-3): Gerri Mandagi (kiper); Bobby Satria, Mauricio Leal, Sepulloh Maulana (belakang); Rendy Siregar, Danny Guthrie, Bayu Pradana, Roni Rosadi (tengah); Septian David Maulana, Fernando Rodriguez Ortega, Dedy Hartono (depan).

Pelatih: Rahmad Darmawan

Persipura Jayapura (4-3-3): Dede Sulaiman (kiper); Ricardo Salampessy, Anis Thoe, Tinus Pae, Boas Atuturi (belakang); Imanuel Wanggai, Ian Louis Kabes, Márcio Rosário (tengah); Prisca Womsiwor, Addison Alves, Boas Solosa.

Pelatih: Amilton Silva

Sumber Bola.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Mengejutkan, Ada Paus Terdampar di Sungai Kota Madrid

Posted: 16 Sep 2018 09:42 PM PDT

Seseorang berpakaian ilmuwan menuangkan air pada patung paus sperma berbahan fiberglass di sungai Manzanares, Madrid, 14 September 2018. Patung paus seukuran aslinya itu bertujuan membuat masyarakat sadar lingkungan. (AFP Photo/GABRIEL BOUYS)

Seseorang berpakaian ilmuwan menuangkan air pada patung paus sperma berbahan fiberglass di sungai Manzanares, Madrid, 14 September 2018. Patung paus seukuran aslinya itu bertujuan membuat masyarakat sadar lingkungan. (AFP Photo/GABRIEL BOUYS)

Ilmuwan palsu menuangkan air pada patung paus sperma berbahan fiberglass di sungai Manzanares, Madrid, 14 September 2018. Patung paus itu merupakan instalasi seni bagian dari program budaya untuk musim gugur di Madrid. (AFP Photo/GABRIEL BOUYS)

Ilmuwan palsu menuangkan air pada patung paus sperma berbahan fiberglass di sungai Manzanares, Madrid, 14 September 2018. Patung paus itu merupakan instalasi seni bagian dari program budaya untuk musim gugur di Madrid. (AFP Photo/GABRIEL BOUYS)

Seseorang berpakaian ilmuwan memeriksa patung paus sperma berbahan fiberglass di sungai Manzanares, Madrid, 14 September 2018. Paus berukuran 15 meter tersebut merupakan instalasi seni karya Kapten Boomer asal Belgia. (AP Photo/Paul White)

Seseorang berpakaian ilmuwan memeriksa patung paus sperma berbahan fiberglass di sungai Manzanares, Madrid, 14 September 2018. Paus berukuran 15 meter tersebut merupakan instalasi seni karya Kapten Boomer asal Belgia. (AP Photo/Paul White)

Seorang wanita melihat patung paus sperma berbahan fiberglass di sungai Manzanares, Madrid, 14 September 2018. Patung paus seukuran aslinya tersebut bertujuan membuat masyarakat sadar lingkungan. (AFP Photo/GABRIEL BOUYS)

Seorang wanita melihat patung paus sperma berbahan fiberglass di sungai Manzanares, Madrid, 14 September 2018. Patung paus seukuran aslinya tersebut bertujuan membuat masyarakat sadar lingkungan. (AFP Photo/GABRIEL BOUYS)

Seseorang berpakaian ilmuwan menuangkan air pada patung paus sperma berbahan fiberglass di sungai Manzanares, Madrid, 14 September 2018. Paus itu merupakan instalasi seni bagian dari program budaya untuk musim gugur di Madrid. (AFP Photo/GABRIEL BOUYS)

Seseorang berpakaian ilmuwan menuangkan air pada patung paus sperma berbahan fiberglass di sungai Manzanares, Madrid, 14 September 2018. Paus itu merupakan instalasi seni bagian dari program budaya untuk musim gugur di Madrid. (AFP Photo/GABRIEL BOUYS)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kelakuan Raffi Ahmad Saat Bikin Film Arwah Bikin Dewi Gita Geregetan

Posted: 16 Sep 2018 09:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Sejak mendirikan RA Pictures, Raffi Ahmad terbilang aktif untuk terjun langsung dalam pembuatan film-filmnya. Salah satunya adalah film Arwah yang dibintangi oleh pedangdut Zaskia Gotik dan penyanyi Dewi Gita.

Mengingat dalam film ini Raffi Ahmad bertindak sebagai produser, tentu ia mengambil sejumlah keputusan penting dalam syutingnya.

Hanya saja, salah satu keputusan Raffi Ahmad ternyata sempat bikin Dewi Gita geregetan. Wah, soal apa?

Ternyata Dewi Gita menyumbangkan suaranya untuk nembang dalam film ini, tapi dilakukan dengan cara tak biasa.

"Suara saya yang direkam di kamar mandi lewat WhatsApp itu dijadiin, diedit," kata Dewi Gita saat bertandang ke kantor Liputan6.com di Gondangdia, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.

Suara kamar mandi inilah yang akhirnya dimasukkan ke film dan trailernya.

Geregetan

Raffi Ahmad. (Adrian Putra/bintang.com)

"Bukan di studio...Itu suara saya di kamar mandi, direkam pakai handphone. Makanya saya sampai 'Raffiii bukannya di-take ulang di studio'," tuturnya dengan nada geregetan.

Meski diambil di kamar mandi, Zaskia Gotik yang duduk di samping Dewi Gita memuji suara istri Armand Maulana ini.

"Yang bikin bagus itu Tya Subiakto, yang mengedit, 'memasaknya' lagi. Mungkin efek kamar mandinya juga mungkin," kata Dewi Gita sambil tertawa.

Film Arwah

Poster film Arwah (RA Pictures)

Film Arwah menceritakan tentang Syurkiani (Zaskia Gotik), cucu dari seorang penari Jaipong yang penasaran karena dilarang mempelajari tari ini oleh sang nenek.

Namun diam-diam, ia mempelajari tarian Jaipong. Sampai suatu saat, ia melakukan satu hal yang dilarang oleh gurunya. Dan hal ini, berakibat fatal kepada dirinya dan neneknya.

Film Arwah akan menjadi pembuka trilogi Arwah Tumbal Nyai. Dalam trilogi ini, akan bermain juga Dewi Perssik dan Ayu Ting Ting.

Film Arwah akan mulai tayang pada 27 September 2018 mendatang. 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Data Ekonomi AS Membaik Tekan Nilai Tukar Rupiah

Posted: 16 Sep 2018 09:39 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) bergerak melemah pada perdagangan di awal pekan ini. Data ekonomi AS yang membaik mendorong penguatan dolar AS. 

Mengutip Bloomberg, Senin (17/9/2018), rupiah dibuka di angka 14.862 per dolar AS, melemah jika dibandingkan penutupan perdagangan sebelumnya yang ada di angka 14.806 per dolar AS.

Sejak pagi hingga siang hari ini, rupiah bergerak di kisaran 14.862 hingga 14.882 per dolar AS. Jika dihitung dari awal tahun, rupiah melemah 9,79 persen.

Adapun berdasarkan Kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate )Jisdor) Bank Indonesia (BI), rupiah dipatok di angka 14.859 per dolar AS, melemah jika dibandingkan dengan patokan pada Jumat lalu yang ada di angka 14.835 per dolar AS.

Analis mengatakan nilai tukar rupiah yang tertekan pada Senin pagi akibat penguatan dolar AS terhadap mata uang lainnya di dunia, dan dikhawatirkan akan terus melemah di tengah ancaman defisit neraca perdagangan.

"Data ekonomi Amerika Serikat yang positif menopang dolar AS cenderung menguat terhadap beberapa mata uang kuat utama dunia, termasuk rupiah," kata Ekonom Samuel Sekuritas, seperti dikutip dari Antara.

Ia mengemukakan data penjualan ritel AS pada Agustus 2018 sebesar 6,6 persen, lebih tinggi dibandingkan estimasi analis 4,8 persen. Industrial production index (IPI) AS pada periode itu sebesar 4,9 persen juga lebih tinggi dibanding estimasi analis, yakni 3,6 persen.

"Kuatnya kedua data itu menjadi indikasi awal kuatnya pertumbuhan konsumsi Amerika Serikat di triwulan ketiga 2018," katanya.

Sementara itu, sentimen dari dalam negeri, Ahmad Mikail, mengatakan, pelaku pasar akan mencermati data neraca perdagangan Indonesia pada Agustus yang sedianya akan rilis pada hari ini.

"Diperkirakan kembali defisit, namun dengan defisit yang lebih kecil. Konsensus analis memperkirakan data neraca perdagangan akan defisit sebesar 450 juta dolar AS, atau lebih rendah dibandingkan defisit Juli," katanya.

Menurut dia, neraca perdagangan yang masih defisit itu dapat menambah sentimen negatif bagi rupiah di tengah penguatan dolar AS terhadap mata uang dunia.

Perlu Ada Pembenahan Struktural buat Kuatkan Rupiah

Petugas menunjukkan uang dolar AS di gerai penukaran mata uang di Ayu Masagung, Jakarta, Senin (13/8). Pada perdagangan jadwal pekan, senin (13/08). Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS menyentuh posisi tertingginya Rp 14.600. (Merdeka.com/Arie Basuki)

Meski mata uang rupiah sempat kembali menguat di posisi 14.800 per dolar AS, sentimen eksternal dinilai masih tetap akan membayangi mata uang Garuda untuk beberapa bulan ke depan. Perlu adanya pembenahan secara struktural untuk menahan pelemahan rupiah.

"Beberapa hari terakhir rupiah sempat menguat karena memang tensi perang dagang sudah mulai mereda. Tapi kan masih ada potensi kenaikan suku bunga Bank Sentral AS itu masih 2 kali. Jadi pelaku pasar masih menunggu realisasi The Federal Funds Rate (FFR) US ini," tutur Pengamat Ekonom Asian Development Bank Eric Sugandi saat dihubungi Liputan6.com.

Eric menambahkan, perbaikan dari segi defisit neraca transaksi berjalan atau current account deficit(CAD) harus cukup signifikan dirasakan oleh Indonesia pada tahun depan. Itu karena posisi mata uang rupiah sangat bergantung pada perkembangan CAD RI sendiri.

"Tahun depan jika masih belum ada perbaikan pada masalah CAD maka dipastikan rupiah ini bakal tertekan terus," ujarnya.

Sementara itu, Ekonom Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Abra Talattov berpendapat, pemerintah memang perlu melakukan pembenahan struktural atau jangka panjang untuk melindungi posisi mata uang garuda dari ketidakpastian global.

"Pelemahan ini kan karena kemampuan kita menghasilkan dolar AS lebih rendah dibanding penggunaan dolar AS. Kebijakan menaikkan tarif Pajak Penghasilan (PPh) untuk barang konsumsi impor sebetulnya kontribusinya juga kecil sekali dibanding transaksi impor kita sendiri," ungkapnya.

Oleh karena itu, kata Albra, depresiasi mata uang rupiah merupakan proses yang sangat sistemik. Itu merupakan serangkaian proses panjang yang bisa diprediksi pergerakanya.

"Jadi melemah ini tidak ucuk-ucuk dalam sehari. Ini sebenarnya sudah bisa diprediksi dari 2011 silam. Kenapa bisa sampai pada posisi ini ya karena dari internalnya sendiri kita sudah dilemah, ditambah momentum sentimen eksternal yang parah saat ini. Makanya mata uang rupiah bisa anjlok seperti sekarang. Jadi bisa saja perang dagang ini aksesnya bukan hanya ke China tapi negara-negara lainnya," tutur dia.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Asian Para Games 2018 Jadi Ajang Mengenal Atlet Difabel

Posted: 16 Sep 2018 09:37 PM PDT

 

Liputan6.com, Jakarta Pelaksanaan Asian Para Games 2018 selama sepekan yang berlangsung pada 6-13 Oktober mendatang merupakan kesempatan bagi seluruh masyarakat, terutama para volunteer untuk semakin mengenal kaum difabel. Mereka merupakan manusia spesial yang memiliki potensi meraih prestasi di bidang olahraga di tengah keterbatasan.

"Asian Para Games 2018 merupakan ajang yang sangat spesial karena atlet yang akan bertanding merupakan individu spesial yang berjuang meraih prestasi di tengah-tengah keterbatasan" jelas Ahmad Mukhlis Yusuf anggota Gugus Tugas Nasional Revolusi Mental dalam acara Training on Trainer (ToT) kepada volunteer Asian Para Games di Jakarta (12/9).

Dalam paparannya, Mukhlis mengajak para volunteer untuk untuk memahami kesamaan hak antara kaum difabel dan non difabel.

"Dengan mengetahui kesamaan hak ini, saya berharap para volunteer dapat memberikan pelayanan yang baik sehingga para atlet dan juga nantinya penonton dari kaum difabel dapat dengan mudah mengakses berbagai fasilitas dalam setiap venue pertandingan," jelasnya.

Pemahaman yang holistik terhadap kaum difabel juga memiliki keterkaitan dengan gerakan revolusi mental. Sebagai volunteer maka mereka harus memberikan pelayanan yang baik dan juga memahami hak-hak yang dimiliki oleh kaum difabel.

"Ini merupakan cerminan dari Gerakan Indonesia Melayani, salah satu dari lima Gerakan Revolusi Mental. Semangat melayani inilah yang harus didorong, dimiliki, dan diimplementasikan oleh para volunteer dalam Asian Para Games 2018," ungkap Mukhlis.

Dalam kegiatan ToT ini, Mukhlis juga memaparkan mengenai internalisasi nilai-nilai revolusi mental yakni integritas, etos kerja dan gotong royong.

"Internalisasi nilai-nilai revolusi mental di lakukan dengan mendorong diri sendiri dan masyarakat serta atlet yang terlibat dalam penyelenggaraan Asian Para Games 2018 untuk lebih tertib dalam mengantri, lebih menjaga kebersihan lingkungan, panitia dapat lebih melayani, dan bersatu mensukseskan penyelenggaraan" jelas Mukhlis.

Selain itu, keberhasilan Indonesia dalam meraih prestasi dan juga menyelenggarakan Asian Games 2018 harus tetap dijaga dalam penyelenggaraan Asian Para Games 2018.

Pemerintah bersama dengan INAPGOC (Indonesia Asian Para Games 2018 Organizing Committee) terus bekerja dan berkoordinasi untuk menyelenggarakan Asian Para Games dengan sukses. Kegiatan Trainning of Trainer (ToT) kepada tenaga pendamping (volunteer) diselenggarakan pada tanggal 12-14 September 2018 di Hotel Swissbell Mangga Besar, Jakarta dengan Kementerian Sosial sebagai penanggungjawab kegiatan. Acara ToT ini dihadiri oleh 300 volunteer.

 

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Partai Demokrat Laporkan Media Asing Asal Hongkong ke Dewan Pers

Posted: 16 Sep 2018 09:36 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Partai Demokrat melaporkan media asing Asian Sentinel ke Dewan Pers, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat. Dalam artikel yang dimuat di website Asian Sentinel, Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY disebut terlibat pencucian uang sekitar Rp 177 triliun selama 10 tahun menjabat sebagai presiden.

Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Hinca Panjaitan mengatakan kedatangan ke Dewan Pers guna menjaga kebebasan pers di Indonesia sesuai dengan kode etik jurnalistik yang ada.

Menurut dia, yang menjadi permasalahan yakni beberapa media dalam negeri ikut serta menyebarkan berita dari Asian Sentinel. Padahal, Hinca menyebut kasus Bank Century sudah selesai di Pansus DPR.

"Kasus ini sudah lama ditutup secara hukum dan politik. Tapi kemudian muncul kembali dengan menguyip media asing yang belum tentu kredibel," kata Hinca, Senin (17/9/2018).

Dia menjelaskan Partai Demokrat tetap berusaha untuk menyelesaikan permasalahan yang ada. Namun, Hinca menyebut pihaknya bingung untuk melaporkan media tersebut. Sebab, secara penelusuran tidak terdapat alamat redaksi yang jelas di website Asian Sentinel.

"Ketika kami telusuri mereka tidak cantumkan alamat, hanya ada email dan media sosial mereka. Itu juga kami pertanyakan," ucapnya.

Hinca menyebut artikel tersebut dipublikasikan Asian Senitel pada 11 September 2018 yang ditulis John Berthelsen. Namun, setelah itu hilang dan kembali dipublikasikan pada 15 September 2018.

Rugikan Demokrat

Karena hal itu, Hinca mengatakan publikasi artikel tersebut sangat merugikan Partai Demokrat. Dia juga meminta pihak Dewan Pers Indonesia dapat menghubungi Dewan Pers Hongkong untuk menyelesaikan permasalahan ini.

"Berita ini tanpa konfirmasi dan sangat merugikan kami. Sebagai partai politik, hak kami untuk meluruskan," jelasnya.

Saksikan video pilihan di bawah ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Lahan Bekas Saung Disulap di Sukamiskin Jadi Lapangan Futsal

Posted: 16 Sep 2018 09:34 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Usai OTT KPK serta perombakan petugas lapas kelas 1a Sukamiskin Bandung, pimpinan baru terus melakukan perombakan dan perbaikan fasilitas di dalam lapas.Usai OTT KPK serta perombakan petugas lapas kelas 1a Sukamiskin Bandung, pimpinan baru terus melakukan perombakan dan perbaikan fasilitas di dalam lapas.Salah satunya merubah kawasan saung yang sempat menjadi sorotan, menjadi lahan untuk lapangan futsal dan lapangan upacara.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

300 Orang Diduga Tewas di Tangan Aparat, Presiden Nikaragua Didesak Mundur

Posted: 16 Sep 2018 09:34 PM PDT

Liputan6.com, Managua - Ribuan demonstran berkonvoi menuju ibu kota Nikaragua, Managua, untuk mendesak pengunduran diri Presiden Daniel Ortega, Minggu 16 September. Aksi protes tersebut juga menuntut pembebasan ratusan orang yang ditahan sepihak oleh pemerintah selama berbulan-bulan.

Seluruh keluarga --termasuk anak-anak dan orang tua-- mengambil bagian dalam apa yang disebut sebagai gerakan "Menyelamatkan Tanah Air", yang diikuti oleh tiupan vuvuzela yang berisik, lambaian bendera Nikaragua, dan teriakan slogan anti Presiden Ortega.

Dikutip dari Channel News Asia pada Senin (17/9/2018), kisruh yang berlangsung selama berbulan-bulan di Nikaragua, menurut para kelompok pemerhati HAM, telah menyebabkan lebih dari 300 orang tewas.

Aksi unjuk rasa yang digerakkan oleh kelompok-kelompok oposisi itu dimulai di timur laut ibukota, dan diawasi oleh ratusan polisi anti huru hara.

Beberapa pengunjuk rasa berteriak "pembunuh" ke arah polisi yang membentuk barikade keamanan di beberapa titik utama di dekat pusat kota Managua.

"Kami ingin Ortega pergi karena dia telah melakukan begitu banyak kerusakan pada Nikaragua," kata salah seorang demonstran, Javier Franco (49).

"Dia harus pergi. Kami ingin pemilihan umum diajukan," kata Mario Jiminez, demonstran lain.

Meluasnya aksi protes di Nikaragua berawal dari protes-protes kecil sejak 18 April lalu, ketika tuntutan untuk mereformasi keamanan sosial dibubarkan secara paksa --dan dengan tindak kekerasan-- oleh pihak keamanan, yang didukung oleh paramiliter bersenjata.

Pembicaraan damai yang ditengahi oleh Gereja Katolik sempat dilakukan pada bulan Juni, namun Ortega tetap bergeming terhadap tuntutan oposisi.

 

Simak video pilihan berikut: 

 

Nikaragua Diramalkan Bernasib Sama dengan Suriah

Para pengunjuk rasa bertopeng memblokade jalan di dekat Universitas Politecnica de Nicaragua (UPOLI), Managua, Nikaragua, Sabtu (21/4). Sepuluh orang tewas dari pihak demonstran dan petugas kepolisian. (AP Photo/Alfredo Zuniga)

Sementara itu, Duta Besar Amerika Serikat untuk PBB Nikki Haley memperingatkan pada Rabu 5 September, bahwa situasi di Nikaragua berisiko memburuk dan menjadi seperti Venezuela atau bahkan Suriah.

"Hari demi hari, Nikaragua semakin terpuruk ke dalam jalur itu," kata Haley saat memimpin pertemuan Dewan Keamanan PBB ketika membahas situasi di negara Amerika Tengah itu pada 5 September kemarin, seperti dikutip dari Time.com.

"Ini merupakan jalur yang telah dilalui oleh Suriah, dan juga Venezuela."

Lebih dari 300 warga Nikaragua telah tewas dan ratusan cedera sejak protes damai berujung bentrok pecah pada pertengahan April 2018 akibat keputusan Presiden Daniel Ortega yang sudah lama berkuasa untuk memotong hingga menghentikan sistem jaminan sosial.

Ortega sendiri tak jadi memotong jaminan sosial itu, tetapi protes warga semakin membesar dan berubah menjadi tuntutan pengunduran diri sang presiden. Protes itu juga memperburuk kondisi sosial di Nikaragua.

Haley juga mengimbau agar Dewan Keamanan PBB tak hanya berperan sebagai pengamat yang pasif, sementara situasi di Nikaragua terus memburuk dan "kita tahu semua itu akan mengarah ke mana", ujarnya mengindikasikan Nikaragua akan berakhir krisis seperti di Venezuela atau di Suriah.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3 Tekno: Profil LinkedIn Bos Go-Jek hingga Tokopedia Jadi Sorotan

Posted: 16 Sep 2018 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Baru-baru ini media sosial profesional dan informasi pekerjaan, LinkedIn, mengungkap daftar profil pengguna di Indonesia paling berpengaruh.

Nama petinggi perusahaan teknologi Indonesia seperti Nadiem Makarim (Go-Jek) dan William Tanuwijaya (Tokopedia) masuk ke dalam daftar itu.

Artikel yang merangkum nama petinggi perusahaan teknologi Indonesia itu ternyata paling banyak dicari pengguna LinkedIn dan menjadi sorotan pembaca kanal Tekno Liputan6.com, Minggu (17/9/2018) kemarin.

Berita lain yang tak kalah populer datang dari pernyataan Jack Ma tentang usia paling ideal meraih sukses, dan Google resmi tutup layanan Inbox.

Lebih lengkapnya, simak tiga berita terpopuler berikut ini.

1. Dari Bos Go-Jek hingga Tokopedia, Ini Profil yang Paling Banyak Diintip Pengguna LinkedIn

Nadiem Makarim, Founder dan CEO Go-Jek Indonesia

Media sosial profesional dan informasi pekerjaan LinkedIn, baru saja mengungkap daftar profil pengguna di Indonesia yang paling berpengaruh dan populer.

Daftar ini, dirangkum dalam laporan bertajuk "LinkedIn Power Profile 2018 for Indonesia".

Menariknya, nama petinggi perusahaan teknologi Indonesia seperti Nadiem Makarim (Go-Jek) dan William Tanuwijaya (Tokopedia) juga bertengger di daftar tersebut.

Pada tahun ini juga, LinkedIn membawa 32 profesional dalam lima kategori, mulai dari Top Leaders, Social Impact, Under 30, Human Resources and Marketing & Advertising.

Baca selengkapnya di sini

2. Jack Ma Ungkap Usia Paling Ideal untuk Raih Kesuksesan

Jack Ma (Andrew Burton/Getty Images)

Jack Ma akhirnya mantap akan pensiun dari Alibaba pada tahun depan. Jack Ma pergi dari perusahaan yang ia dirikan saat ia nanti berusia 55 tahun.

Jack Ma sendiri mengaku, kepergiannya ini sesuai dengan kata hati dan nasihat yang pernah ia berikan beberapa waktu lalu.

Ya, salah satu orang terkaya di Tiongkok tersebut memang selalu memberikan petuah untuk mencapai kesuksesan.

Baca selengkapnya di sini

3. Google Resmi Tutup Layanan Aplikasi Inbox

Google Inbox kini tersedia untuk iPad dan tablet Android, serta browser Firefox dan Safari.

Setelah beroperasi selama 4 tahun, Google akhirnya memutuskan untuk menghentikan layanan aplikasi email-nya, yakni Inbox.

Dikutip dari laman The Verge, Minggu (15/9/2018), perusahaan raksasa mesin pencari tersebut bakal resmi menghentikan layanan aplikasi Inbox secara total per Maret 2019.

Meski kabar buruk untuk sebagian pengguna setianya, penutupan layanan Inbox ini sudah diprediksi sejak lama.

Baca selengkapnya di sini

(Ysl/Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Live Streaming Indosiar Arema FC Vs Madura United di Liga 1

Posted: 16 Sep 2018 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Arema FC mendapat ujian berat kala Madura United menyambangi markas mereka sore (17/9/2018) ini WIB dalam lanjutan GO Jek Liga 1 2018 bersama Bukalapak di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.

Tim berjulukan Singo Edan ini terbebani catatan tidak pernah menang dari empat laga terakhir mereka di Liga 1 2018. Arema FC menargetkan bisa meraup tiga poin dalam pertandingan nanti.

Berbanding terbalik dengan Madura United, yang punya rekor mentereng sebelum ke Malang. Madura United tidak terkalahkan dalam delapan pertandingan terakhir mereka di Liga 1 2018

Pertandingan dua tim asal Jawa Timur ini akan disiarkan langsung oleh Indosiar pada pukul 15.30 WIB. Laga sarat gengsi antara Arema dan Madura United patut dinantikan.

Madura United datang ke Malang dengan skuat lengkap, demikian juga Arema FC, setelah tiga pilar mereka absen kala jumpa Persib Bandung di laga sebelumnya. Laga Liga 1 antara Arema kontra Madura United dapat disaksikan secara live streaming dengan link di bawah ini.

Link Live Streaming

Untuk menyaksikan pertandingan Liga 1 2018 antara Arema FC kontra Madura United, silakan klik di sini....

Prediksi Starter

Prediksi Starter

Arema FC (4-4-2): Srdan Ostojic (kiper); Alfin Tuasalamony, Arthur Cunha, Hamka Hamzah, Ahmad Alfarizi (Belakang); Dendi Santoso, Hendro Siswanto, Makan Konate, Jefri Kurniawan (tengah); Dedik Setiawan, Rivaldi Bawuo (depan).

Pelatih: Milan Petrovic

Madura United (4-3-3): Satria Tama (kiper); Beny Wahyudi, Fabiano Beltrame, Fachrudin Aryanto, Andik Rendika (belakang); Asep Berlian, Milad Zeneyedpour, Slamet Nurcahyo (tengah); Zah Rahan, Mamadou Samassa, Greg Nwokolo (depan). 

Pelatih: Gomes de Oliveira.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Semburan Api dari Pipa Gas Milik Chevron Sempat Bikin Panik Warga

Posted: 16 Sep 2018 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Pekanbaru - Pipa milik PT Chevron Pasifik Indonesia (CPI) di pinggir jalan daerah Duri, Kabupaten Bengkalis, mengalami kebocoran sehingga menyemburkan api besar. Api membumbung tinggi ke udara itu membuat jalanan macet dan warga diminta menjauh supaya hal yang tak diinginkan terjadi.

Kapolres Bengkalis Ajun Komisaris Besar Yusup Rahmanto SIK menjelaskan, kejadian itu berlangsung pada Minggu, 16 September 2018 petang. Pihak CPI sudah berkoordinasi dengan polisi untuk menangani semburan api ini.

"Apinya setinggi tiga meter membumbung ke udara. Lokasi di jalan lintas Pekanbaru-Kota Dumai (Balai Raja), Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis," katanya, Minggu malam.

Menurut Yusup, petugas CPI sudah menutup ataupun mengisolasi aliran gas di pipa berukuran besar itu. Tindakan ini diyakini ampuh memadamkan api karena sumbernya sudah tak ada lagi.

"Keran gas sudah ditutup, tinggal menunggu gasnya habis," ucap Yusup.

Saat kejadian, semburan api begitu dekat dengan dengan aspal jalan. Warga yang akan lewat pada saat kejadian dialihkan ke jalur altenatif. Petugas juga memblokir jalan supaya tak dilalui karena sangat membahayakan.

Hingga kini, penyebab kebocoran pipa ini masih misterius. Yusup juga menyebut masih menunggu pemeriksaan oleh teknisi CPI di lapangan.

Pejabat sementara Manager Corporate, Villya Rompis, dikonfirmasi wartawan menyebut api muncul pukul 17.00 WIB. Dia menyebut pipa yang bocor berukuran 10 inci dan posisinya ada di Desa Balai Raja, Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis.

"Begitu informasi diperoleh, perusahaan juga mengirim tim pemadam kebakaran dan berupaya mematikan aliran gas," katanya.

Apa yang menyebabkan pipa ini bocor, Villya menyebut kejadian ini masih diselidiki. Dia pun menyatakan saat ini petugas fokus menangani kejadian di lapangan agar meminimalisasi dampak terhadap masyarakat dan lingkungan sekitar.

"Hingga saat ini, PT CPI belum menerima adanya laporan mengenai korban jiwa maupun cedera. Koordinasi dengan pihak-pihak terkait terua dilakukan untuk menangani kejadian ini secara baik," jelasnya.

Insiden bocornya pipa gas PT CPI tersebut saat ini sedang viral di kalangan pengguna media sosial di Riau. Berdasarkan beberapa video yang diunggah, terlihat api membumbung tinggi di sekitar lokasi, dengan suara semburan gas disertai api menyala tinggi.

Sejumlah warga yang melintas tampak menjauh dari lokasi kejadian. Sementara petugas kepolisian berupaya mengalihkan arus lalu lintas.

 

Simak video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Stok Melimpah, Harga Pangan di Pasar Tradisional Stabil

Posted: 16 Sep 2018 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Harga komoditas sayuran di Pasar Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, terpantau stabil pada awal pekan. Hal ini disebabkan stok sayuran dalam keadaan melimpah.

Berdasarkan pantauan Liputan6.com, Senin (17/9/18), salah satu pedagang sayur di Pasar Kebayoran Lama yakni Mbah Jumi (85) menjual sayuran pada awal pekan ini sama dengan pekan lalu atau stabil. Namun memang, meskipun tak ada perubahan harga, jumlah pembeli justru mengalami penurunan.

"Stok Ada, tapi pembeli sepi. Kalau aku ditanya ya bingung juga kenapa pada enggak beli," tuturnya saat berbincang dengan Liputan6.com.

Ia pun menjabarkan, untuk harga cabai rawit dibanderol Rp 28 ribu per kilogram (kg), cabai keriting merah besar di harga Rp 25 ribu per kg.

Sedangkan untuk komoditas bawang seperti bawang putih ia jual di kisaran Rp 20 ribu hingga Rp 23 ribu per kg. Sementara itu untuk bawang merah pada harga Rp 27 ribu per kg.

Beralih ke pedagang lain, Sri (33), ia memang membenarkan minat pembeli di Pasar Kebayoran Lama sedang surut pada minggu ini.

Meski begitu, Sri saat ini menaikkan harga jual kentang. Sri mengaku menaikkan harga kentang sebesar Rp 3 ribu.

"Emang lagi sepi, tapi kentang saya jual Rp 14 ribu per kg. Dari pasar kan kita beli paling Rp 10 ribu sampai Rp 11 ribu per kg. Kalau sayuran lain masih pada normal," ujarnya.

Untuk komoditas bawang, Sri tercatat berbeda Rp 1000 - Rp 2000 dibandingkan dengan Mbah Jumi. Ia menjual bawang putih Rp 25 ribu per kg dan bawang merah yang sebesar Rp 28 ribu per kg.

Sedangkan untuk sayuran lainnya, Sri menambahkan, pada awal pekan ini, ia menjual tomat sebesar Rp 8 ribu per kg, dan timun Rp 9 ribu per kg. Sedangkan wortel masih di kisaran harga yang sama yaitu Rp 10 ribu per kg.

BI: Koreksi Harga Pangan Dorong Deflasi Agustus 2018

Aktifitas jual beli di Pasar Kebayoran Lama, Jakarta, Kamis (24/9/2015). Perayaan Idul Adha membuat sejumlah harga sayur mengalami kenaikan. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Inflasi indeks harga konsumen (IHK) tetap terkendali pada Agustus 2018 di kisaran 3,5 persen plus minus satu persen.

Adapun IHK pada Agustus 2018 mengalami deflasi 0,05 persen (month to month/mtm), usai bulan sebelumnya catat inflasi 0,28 persen.

Deflasi yang terjadi di tengah masuknya periode Idul Adha tersebut juga berbeda bila dibandingkan dengan rata-rata historis periode Idul Adha dalam empat tahun terakhir yang mencatat inflasi 0,19 persen (mtm).

Deflasi IHK pada bulan ini terutama bersumber dari deflasi kelompok volatile food dan administered prices, disertai melambatnya inflasi inti. 

Dengan perkembangan itu, inflasi secara kumulatif hingga Agustus 2018 tercatat 2,13 persen year to date (ytd). Secara tahunan mencapai 3,2 persen year on year (yoy) atau masih berada dalam kisaran sasaran inflasi.

Kelompok volatile food mencatat deflasi seiring koreksi harga beberapa komoditas pangan. Kelompok volatile food alami deflasi 1,24 persen (mtm), lebih rendah dibandingkan bulan lalu yang mencatat inflasi sebesar 0,90 persen (mtm).

Deflasi kelompok volatile food tersebut juga lebih dalam bila dibandingkan dengan rata-rata historis deflasi periode Idul Adha empat tahun terakhir sebesar 0,44 persen (mtm).

Deflasi terutama bersumber dari koreksi harga beberapa komoditas pangan antara lain telur ayam, bawang merah, daging ayam ras, bayam, cabai merah, dan cabai rawit.

Dilihat tahunan, inflasi kelompok volatile food tercatat 4,97 persen (YoY), lebih rendah dari bulan sebelumnya sebesar 5,36 persen (YoY).

Kelompok administered prices kembali mengalami deflasi terutama karena koreksi tarif angkutan udara. Deflasi kelompok administered prices pada Agustus 2018 tercatat 0,06 persen (mtm), setelah pada bulan sebelumnya juga mencatat deflasi 0,68 persen (mtm).

"Deflasi yang terjadi pada kelompok administered prices ini berbeda bila dibandingkan dengan rata-rata historis periode Idul Adha selama empat tahun terakhir yang mencatat inflasi 0,31 persen (mtm)," ujar Direktur Eksekutif Departmen Komunikasi BI, Agusman dalam keterangan tertulis, Senin (3/9/2018).

Deflasi kelompok administered prices pada Agustus 2018 disebabkan oleh berlanjutnya koreksi harga tarif angkutan udara ke level harga sebelum Idul Fitri.

Secara tahunan, komponen administered prices  mencatat inflasi sebesar 2,55 persen (yoy), lebih rendah dari bulan sebelumnya sebesar 2,11 persen (yoy).

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mulan Jameela Ungkap Rahasia tentang Anak Kelimanya

Posted: 16 Sep 2018 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Ada rahasia masa lalu yang akhirnya diungkap Mulan Jameela. Pelantun lagu "Cinta Mati 3" itu mengaku sebenarnya ia memiliki lima orang anak.

Seperti diketahui, sebelum menikah dengan Ahmad Dhani, Mulan telah dikaruniai dua anak bernama Tyarani Nugraha dan Daffi Nugraha.

Sedangkan dari pernikahannya dengan pentolan Dewa 19 itu, Mulan Jameela melahirkan sepasang anak bernama Safeea Ahmad dan Ahmad Syailendra Aerlangga. Lantas, siapa anak kelimanya?

"Emak2 yg satu ini, sudah melahirkan 5 anak.. tp meninggal 1. buibu, siapa yg sudah banyak anaknya? Ngacung hayoo..#SemangatBuibu#SyukurAlhamdulillah," tulis Mulan Jameela di Instagram diakses Liputan6.com, Senin (17/9/2018).

Keguguran

Mulan Jameela bersama ketiga anaknya (Instagram/@mulanjameela1)

Beberapa warganet pun menanyakan tentang anak kelimanya tersebut. Kebanyakan heran karena belum banyak yang tahu tentang berita keguguran Mulan Jameela.

"Teh ko 4? tapi kemaren bilang 5 teh, sebenarnya4 ya?," kata akun Putri. "1 lagi meninggal sayang," tulis Mulan Jameela seraya meluruskan pernyataannya.

Seharusnya Anak Keempat

(Instagram/mulanjameela1)

Rupanya anak kelima yang dimaksud Mulan Jameela ialah calon bayi yang sempat dikandungnya sebelum melahirkan Ahmad Syailendra. Karena suatu masalah kandungan, Mulan Jameela mengalami keguguran.

Jika dirunut sesuai urutan kelahiran, anak kelima tersebut seharusnya lahir di antara Safeea dan Ahmad Syailendra.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Victoria Beckham Rayakan 10 Tahun Kiprahnya dalam Dunia Fashion di London Fashion Week 2018

Posted: 16 Sep 2018 09:24 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Victoria Beckham ingin membuat momen perayaan 10 tahun dirinya berada di dunia fashion dengan cara yang begitu istimewa. Setelah membuat video unik bersama Vogue British dan membuat ulang iklan dengan konsep tas belanja yang ikonik, kini Victoria Beckham kembali merayakan 10 tahun fashionnya di panggung London Fashion Week 2018.

Ini menjadi kali pertama Victoria Beckham tampil di London Fashion Week sebagai desainer. Biasanya ia hanya hadir sebagai tamu undangan. London Fashoin Week 2018 dilaksanakan di London's Mayfair di Galeri Thaddaeus Ropac, tempat yang cukup dekat dengan toko Victoria Beckham. Terlebih pertunjukkan ini dihadiri keempat anak Victoria dan suami tercinta, David Beckham.

 

Tampil dengan busana kasual

 
 
 
View this post on Instagram

#VBSS19 #VBSince08

A post shared by Victoria Beckham (@victoriabeckham) on

Pertunjukkan ini berlangsung di hadapan sekitar kurang lebih 250 tamu. Ia mengaku menjadi lebih gugup setelah mereknya sudah masuk ke pertunjukkan sekelas London Fashion Week. Pertunjukkan Victoria Beckham di London Fashion Week 2018 menandai publikasi yang semakin besar bagi merek fashionnya yang kini sudah berusia 10 tahun.

Victoria sendiri tiba di tempat pertunjukkan dengan busana yang cukup casual. Hanya mengenakan oversized jacket berwarna cokelat dan celana biru muda. Ini menjadi salah koleksi yang ditampilkan di pertunjukkannya.

 

Menampilkan busana simple ala Victoria Beckham

 
 
 
View this post on Instagram

#VBSS19 #VBSince08

A post shared by Victoria Beckham (@victoriabeckham) on

 
 
 
View this post on Instagram

#VBSS19 #VBSince08

A post shared by Victoria Beckham (@victoriabeckham) on

Stella Maxwell menjadi model yang membuka sesi pertunjukkan Victoria Beckham. Secara keseluruhan, pertunjukkan busana Victoria Beckham menampilkan tas oversized, jaket dengan potongan loose dan celana overlong. Kebanyakan para model menggunakan pasangan boots atau sepatu flat metalik. Sangat menggambarkan karakter Victoria yang simple.

Beberapa juga ada yang mengenakan mule metalik yang terbuat dari anyaman rantai. Tas serut olahraga yang terbuat dari nilon pun ditunjukkan dalam potongan tas kulit besar dan clutch. Tas ini bertuliskan nama Victoria Beckham. Di akhir pertunjukkan, Victoria Beckham nampak begitu emosional yang menandai perayaan ulang tahun mereknya di panggung London Fashion Week untuk pertama kalinya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

14 Jemaah Haji Asal Banten Meninggal Dunia di Tanah Suci

Posted: 16 Sep 2018 09:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sebanyak 14 jemaah haji asal Provinsi Banten dilaporkan meninggal dunia di tanah suci Makkah, Arab Saudi.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kakanwil Kemenag) Provinsi Banten H A. Bazari Syam.

"Sebagian besar jemaah haji yang meninggal dunia itu akibat sakit," ujar Bazari, seperti dikutip dari Antara, Senin (17/9/2018).

Menurutnya, meski begitu, jemaah haji asal Banten secara umum melaksanakan rukun Islam kelima di Tanah Suci berjalan lancar. Pihaknya pun berharap mereka bisa menjadi haji mabrur.

"Kami mengapresiasi kualitas pelayanan ibadah haji tahun 2018 semakin baik dan mereka kembali ke tanah air dengan selamat," ucapnya.

Sejauh ini, lanjut Bazari, jemaah haji asal Banten yang sudah kembali ke Tanah Air sampai dengan hari ini hingga kloter 44 sebanyak 7.055 orang. Sedangkan, kata dia, jumlah kloter Provinsi Banten yang sudah tiba di Indonesia sebanyak 17 Kloter.

"Jumlah jemaah haji asal Provinsi Banten tercatat 9.620 orang dari delapan kota dan kabupaten," kata dia.

Dari 9.620 orang tersebut, sambung Bazari, dilaporkan sebanyak 14 orang meninggal dunia di Tanah Suci saat melaksanakan ibadah haji.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Butuh Banyak Tenaga

Tim Gizi juga membantu menyuapi jemaah haji yang sakit dan tidak mampu makan sendiri. (Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat, Kementerian Kesehatan RI)

Bazari menilai, pelaksanaan ibadah haji menguras tenaga banyak, sehingga jamaah yang mengalami sakit dan usia sudah udzur cukup beresiko. Apalagi, kata dia, cuaca di Makkah dengan suhu udara antara 42 sampai 45 derajat Celcius.

Meski demikian, pihaknya bekerja keras untuk mengoptimalkan pelayanan kepada jemaah haji, baik di Tanah Air maupun pelaksanaan ibadah haji di Arab Saudi.

Bahkan, kata dia, pemondokan jemaah haji Banten lokasinya tidak begitu jauh dari Masjidil Haram.

"Kami menilai pelayanan haji tahun ini lebih baik dari tahun sebelumnya," tandas Bazari.

Sementara itu, Kepala Seksi Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah Kantor Kemenag Kabupaten Lebak H Edi Purhedi mengatakan, jemaah haji asal Lebak yang meninggal dunia atas nama Iroh (72) binti Odi Dulgani akibat sakit.

Ia tergabung dalam rombongan kloter 61 dan dimakamkan di Makkah.

"Kami berharap keluarga yang ditinggal bersabar dan semoga almarhum diterima disisi Allah SWT," jelas Edi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Zumi Zola soal Viral Videonya di Bandara: Enak ya Jalan-Jalan...

Posted: 16 Sep 2018 09:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Terdakwa kasus dugaan suap Zumi Zola menanggapi santai terkait video yang memperlihatkan dirinya berada di bandara. Dia hanya tertawa ketika awak media mengonfirmasi hal tersebut sebelum menjalankan sidang di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat.

"Hahahaha enak ya jalan-jalan," kata Zumi sebelum menjalankan sidang di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, Senin (17/9/2018).

Kemudian Zumi Zola tidak mau berkomentar banyak terkait hal tersebut. "Kita ikuti sidang hari ini, selebihnya biar pengacara yang jawab," ungkap dia.

Ditemui terpisah, kuasa hukum Zumi Zola, Muhammad Farizi membenarkan bahwa Zumi Zola pernah jalan di bandara. Dia menjelaskan saat ini kliennya berada di bandara saat sudah ditetapkan jadi tersangka dan akan bersaksi di persidangan dengan terdakwa Supriono.

"Zola saat itu sebagai saksi dalam persidangan terdakwa Supriono (anggota DPRD Jambi yang terkena OTT)," kata Farizi.

KPK Tahu

Dia juga menjelaskan keberadaan kliennya saat itu diketahui oleh pihak KPK. Terlihat, kata dia, dalam video tersebut terdapat jaksa dan dirinya yang menemani.

"Pak Jaksa juga tahu dan kami juga pengacara juga ikut," ungkap dia.

Reporter: Intan Umbari Prihatin

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mac Miller Meninggal Diduga Overdosis, Ariana Grande Minta Maaf

Posted: 16 Sep 2018 09:20 PM PDT

Liputan6.com, Los Angeles Ariana Grande akhirnya angkat bicara mengenai kematian mantan kekasihnya Mac Miller. Kematian Mac Miller yang diduga overdosis narkoba sempat membuat heboh. Makanya Ariana Grande merasa terkejut ketika tahu kabar buruk dari Mac.

Sebelumnya Ariana Grande sempat diserang para warganet di kolom komentar Instagram. Pasalnya, warganet berpikir bahwa sosok Ariana yang bertanggung jawab atas kematian Mac Miller.

Pasalnya, Sejak keduanya putus pada Mei lalu, Mac kembali ke kebiasaannya mengonsumsi narkoba dan alkohol. Menanggapi hal itu, Ariana Grande pun mengungkap beberapa kalimat yang menyentuh.

"Aku mengagumimu sejak pertama kita bertemu di usia 19 tahun dan akan terus begitu. Aku tak percaya kini kamu telah tiada. Kita telah membicarakan (masalah narkoba), berulang kali," tulis Ariana Grande.

Ariana kini telah bertunangan dengan Pete Davidson. Demi menghormati sang tunangan, ia hanya mengunggah foto berlatar hitam untuk menunjukkan rasa dukanya.

Minta Maaf

Ariana Grande (Dave Hogan/AP)

"Kamu teman terkasihku, kamu di atas segalanya. Aku minta maaf tak bisa membantu atau mengurangi rasa sakitmu, meski aku amat ingin. Kamu orang baik, termanis, dengan iblis (kecanduannya) yang tak seharusnya kau miliki. Aku harap sekarang kamu lebih baik, beristirahat-lah," pungkas Ariana.

Kecanduan

Ariana Grande dan Mac Miller (AP Files)

Selama masa pacaran, Ariana mengetahui serta membantu Mac menghadapi masalah kecanduannya. Namun akhirnya keduanya putus pada Mei 2018 dengan alasan Ariana tak bisa lagi mentolerir kecanduan Mac pada narkoba. (Rezka Aulia/Kapanlagi.com)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Prediksi Arema Vs Madura United: Kemenangan Jadi Harga Mati

Posted: 16 Sep 2018 09:15 PM PDT

Jakarta Arema FC kembali harus melakoni partai berat. Setelah Persib Bandung, Singo Edan harus bersua dengan tim papan atas lainnya, Madura United (MU) di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang (17/9/2018), pada lanjutan Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak.

Beban lebih besar juga ada di pundak Arema FC. Mereka dituntut menang lantaran empat laga sebelumnya belum memetik tiga poin. Hamka Hamzah dkk. masih terbenam di urutan ke-14 dengan 25 poin. 

"Saya mengerti situasi saat ini. Arema wajib menang. Pemain juga sepakat untuk memulai perjuangan lagi. Lupakan yang berlalu, sekarang harus fokus memenangi pertandingan lawan Madura United," kata pelatih Arema, Milan Petrovic.

Pelatih asal Slovenia ini memahami jika MU di atas angin. Tim lawan datang dengan rekor tak terkalahkan dalam delapan pertandingan sebelumnya.

"Madura menang lima kali dan tiga laga lainnya imbang. Tapi sekarang kami harus mengakhiri catatan bagus tersebut. Karena Arema sangat butuh kemenangan," tegas Milan.

Skema menyerang juga sudah disiapkan. Meskipun MU punya lini serang yang juga menakutkan, Arema enggan main bertahan. Ada pesan yang ingin disampaikan oleh Milan, bahwa klasemen sementara bukan sebuah ukuran.

"Madura melakukan beberapa perubahan putaran kedua. Sama seperti Arema. Tapi kami akan main lebih agresif. Tujuannya untuk mencetak gol cepat dan tentunya memenangi pertandingan," harapnya.

Tambahan tiga poin tentunya bisa membawa Arema sedikit aman dari zona degradasi. Mereka hanya berjarak dua poin dari Perseru Serui yang menempati posisi ke-16.

"Kami ingin menjauh dari zona bahaya tersebut. Ini juga menjadi semangat tersendiri agar pemain bisa mengerahkan semua kemampuan lawan Madura," jelasnya.

Kepercayaan diri Arema untuk menekuk MU tak lepas dari komposisi pemain yang lebih lengkap. Ada tiga pemain inti yang absen melawan Persib Bandung sudah bisa dimainkan. Mereka adalah Arthur Cunha, Ahmad Alfariz,  dan Rivaldi Bawuo. 

Madura United Bawa Modal Apik

Madura United saat melawan Mitra Kukar di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan (13/9/2018). (Bola.com/Aditya Wany)

Tim tamu [Madura United](3645124 "") membawa modal penting. Laskar Sape Kerap baru saja mencatat rekor tidak terkalahkan dalam delapan pertandingan terakhir. 

Selain itu, skuat asuhan Gomes de Oliveira itu juga bisa tampil dengan skuat lengkap. Hanya satu pemain, yaitu kiper Hery Prasetyo, yang masih berkutat pada cedera dan tidak bisa diturunkan.

"Kami harus menghadapi Arema dengan semangat, lupakan yang dulu. Arema pasti juga ingin bermain maksimal. Kami datang ke Malang dalam kondisi full team, datang bersaing dan membawa poin," ungkap Gomes. 

Gomes juga tidak ingin terkecoh dengan keterpurukan Arema yang sudah gagal menang dalam empat pertandingan terakhir. Pelatih asal Brasil itu menilai, Singo Edan tetap tim kuat saat bermain sebagai tuan rumah. 

Arema masih memegang status sebagai salah satu tim yang belum terkalahkan di kandang musim ini. Itu adalah modal apik buat tim tuan rumah agar menjadi motivasi khusus menghadapi tamu sekuat Madura United. 

"Arema adalah tim yang kuat. Kami harus mengumpulkan poin, tidak boleh kalah. Kalah mau bersaing di papan atas, pemain kami harus berjuang di luar kandang. Sekarang, persaingan sangat ketat, jadi tidak boleh kehilangan poin," imbuh pelatih asal Brasil itu.

Prediksi Susunan Pemain

Striker Arema FC, Dedik Setiawan, saat melawan Persib Bandung pada laga Liga 1 di Stadion GBLA, Jawa Barat, Kamis (13/9/2018). Persib menang 2-0 atas Arema FC. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Arema FC (4-4-2): Srdan Ostojic (kiper); Alfin Tuasalamony, Arthur Cunha, Hamka Hamzah, Ahmad Alfarizi (Belakang); Dendi Santoso, Hendro Siswanto, Makan Konate, Jefri Kurniawan (tengah); Dedik Setiawan, Rivaldi Bawuo (depan).

Pelatih: Milan Petrovic

Madura United (4-3-3): Satria Tama (kiper); Beny Wahyudi, Fabiano Beltrame, Fachrudin Aryanto, Andik Rendika (belakang); Asep Berlian, Milad Zeneyedpour, Slamet Nurcahyo (tengah); Zah Rahan, Mamadou Samassa, Greg Nwokolo (depan). 

Pelatih: Gomes de Oliveira

Sumber Bola.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: