Sabtu, 24 Mei 2014

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Relawan Prabowo: Car Free Day Ajang Tepat Promosi Capres

Posted: 24 May 2014 08:53 PM PDT

Para pendukung Prabowo menggelar acara olahraga pagi di car free day, Bundaran HI, Jakarta. Aksi ini diikuti oleh ratusan para pendukung mantan Danjen Kopassus itu.

"Kita ini di bawah (Ketua Timses Prabowo-Hatta) Mahfud MD. Kita ditunjuk untuk pemenangan Prabowo-Hatta. Kita punya misi berani tampil, dukung calon kita jadi presiden," kata Sekjen Garda Macan Asia Roro Mia Susanthy, Minggu (25/5/2014).

Menurut Roro, aksi ini tak dibiayai oleh Prabowo, melainkan aksi inisiatif para pendukung dan menggunakan uang pribadi. "Kita jauh-jauh pakai uang pribadi 150 orang, dari Lampung, Babel, Kalbar, DKI, Bandung, Tasikmalaya, Purwokerto, Brebes, Tegal, dan masih banyak lainnya," imbuhnya.

Selain olahraga seperti senam, para pendukung Prabowo juga melakukan long march sambil membawa spanduk Prabowo-Hatta. Aksi pendukung Prabowo dilakukan di depan Hotel Mandarin Oriental. Di seberangnya yakni di Plaza Indonesia berlangsung pula aksi relawan Jokowi.

Menanggapi itu, Roro menilai hal itu wajar karena sesama pendukung harus berusaha mengenalkan capres yang mereka dukung.

"Ya, kita kan berkompetisi, memenangkan calon masing-masing. Biar masyarakat umum tahu bahwa kita ada untuk Prabowo, biar yang militan ini yang memperkenalkan Prabowo-Hatta," tutur Roro.

Roro juga menyampaikan ajang Car free day ajang merupakan saat tepat memperkenalkan capres. "Memperkenalkan capres atau aksi sosial apapun itu memang paling tepat hari minggu dan saat car free day saat semua orang berkumpul di sini," tandas Roro.

Persija Datangkan Mantan Striker Persipura

Posted: 24 May 2014 08:35 PM PDT

Persija Jakarta akhirnya mendapatkan penyerang baru pengganti Zelimir Terkes. Macan Kemayoran pada hari Sabtu (24/5/2014) resmi mengontrak striker Boakay Edy Foday sampai akhir musim nanti.

Pemain asal Liberia ini akan mengenakan nomor punggung 25. Boakay diharapkan dapat mengatasi mandulnya lini depan Persija pada paruh pertama Indonesia Super League (ISL) 2014.

Boakay pada paruh pertama ISL 2014 memperkuat Persipura Jayapura. Namun eks pemain Persiwa Wamena itu kurang bersinar. Boakay cuma mencetak satu gol dari 10 laga di ISL.

Meski bisa mencetak lima gol dalam satu pertandingan saat Persipura menang 9-2 atas Yangon FC di Piala AFC, Mutiara Hitam tetap memutuskan mendepak Boakay dan digantikan oleh Robertino Pugliara.

“Dia (Boakay) sudah kenal dengan sepakbola Indonesia. Mainnya juga bagus. Apalagi dia merupakan pemain tim nasional Liberia. Setelah cek kesehatan tidak ada masalah jadi kami kontrak dia,” kata manajer Persija, Asher Siregar.



Christina Ricci Hamil Anak Pertama

Posted: 24 May 2014 08:30 PM PDT

Bagi yang mengalami masa kecil di tahun 1990-an, Christina Ricci dikenal sebagai gadis cilik sahabat Casper si hantu baik hati di film layar lebar Casper yang rilis 1995.

Well, Ricci tentu tumbuh terus sejak itu dan kini jadi wanita dewasa, bahkan sebentar lagi seorang ibu.

Pertama ia jatuh cinta pada pria pilihannya, lalu ia menikah, dan kini Ricci, 34 tahun, tengah mengandung buah pernikahannya dengan James Heerdegen.

People, Minggu (25/5/2014) , melaporkan, Ricci dan suami terlihat di bandara intermasional Los Angeles pada sehari sebelumnya. Ricci memperlihatkan perut besarnya tengah mengandung.

Ricci pertama bertemu dengan Heerdegen, seorang teknisi kamera, di acara Pan Am yang pernah diisinya. Pada 2012 pasangan ini tampil terbuka di depan publik sebagai kekasih, dan setahun kemudian mengumumkan pertunangan.

Pada Oktober 2013, keduanya menikah dalam sebuah upacara privat nan intim di Manhattan’s Harold Pratt House & Peterson Hall.

(Ade)

The Rain - Terlatih Patah Hati

Posted: 24 May 2014 08:27 PM PDT

The Rain membawakan lagu Terlatih Patah Hati dalam acara inBox SCTV (25/05/2014)

Teenebelle - Tersenyumlah

Posted: 24 May 2014 08:26 PM PDT

Teenebelle membawakan lagu Tersenyumlah dalam acara inBox SCTV (25/05/2014)

Nur Bayan - Tepuk Tangan

Posted: 24 May 2014 08:24 PM PDT

Nur Bayan membawakan lagu Tepuk Tangan dalam acara inBox SCTV (25/05/2014)

Teenebelle - Laskar Pelangi

Posted: 24 May 2014 08:22 PM PDT

Teenebelle membawakan lagu Laskar Pelangi dalam acara inBox SCTV (25/05/2014)

Nur Bayan Feat Karina - Gelombang Asmara

Posted: 24 May 2014 08:21 PM PDT

Geisha membawakan lagu Kamu Jahat dalam acara inBox SCTV (12/05/2014) - See more at: http://www.liputan6.com/search?q=geisha&type=video#sthash.EUR4LR2J.dpuf

Persib Siap Ladeni Tim Singo Edan

Posted: 24 May 2014 08:17 PM PDT

Persib Bandung terus mempersiapkan diri jelang hadapi Arema Indonesia, Minggu (25/5/2014) sore. Demi mencuri tiga poin, para pemain Persib diwajibkan mengikuti latihan keras serta mempelajari teknik permainan lawan.

Pelatih Persib, Djajang Nurjaman menyebut timnya sudah siap tampil meladeni Arema di Stadion Kanjuruhan Malang. Ia mengaku telah mengetahui gaya permainan tim Singo Edan.

"Lini tengah yang kita miliki dan mereka punya sama baik, cukup berimbang. Laga besok, kita harus antisipasi tendangan bola-bola mati mereka," kata Djanur di Stadion Kanjuruhan, Sabtu (24/5/2014).

"Semua siap yang kita bawa dan tidak ada yang terkena akumulasi. Jadi, semua punya kesempatan untuk tampil," tambahnya.

Komentar yang hampir senada juga diberikan Ferdinand Sinaga. Striker Maung Bandung itu berambisi merobohkan rapatnya tembok pertahanan tim lawan.

"Saya lihat di Grup Barat ini hanya beberapa tim yang mau bermain terbuka di kandang maupun di luar kandang, termasuk Arema. Arema salah satu tim yang selalu bermain terbuka. Kita senang bermain dengan tim yang terbuka," ungkap Ferdinand.

"Kita selalu bermain melawan tim yang di kandang maupun di luar kandang selalu bermain bertahan dan kita susah dan sulit," lanjutnya.

Tak hanya Ferdinand, kepercayaan diri tinggi juga menyelimuti Ahmad Jufriyanto. Pemain yang akrab disapa Jupe tersebut berambisi mengalahkan Arema demi memberikan kado spesial untuk sang anak yang berulang tahun Sabtu kemarin.

"Pastinya besok ingin tampil dengan motivasi berlipat, semoga pertandingan besok dikasih hasil terbaik buat saya dan Persib," ujar Jupe.

"Hari ini  (Sabtu) ulang tahun anak saya (Arka). Semoga kemenangan besok bisa menjadi kado terbaik buat Arka," harapnya.

Saat ini posisi Persib di papan klasemen wilayah barat Indonesia Super League (ISL) masih berada di bawah Arema. Persib dengan raihan 21 poin bertengger di peringkat dua. Nilai mereka berjarak sembilan angka dengan Arema yang masih kokoh di puncak klasemen.

BNI Targetkan Pertumbuhan Volume Transaksi Trade Finance 30%

Posted: 24 May 2014 08:15 PM PDT

PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) mentargetkan pertumbuhan volume transaksi trade finance sebesar 30%. Target tersebut lebih tinggi dibanding dengan realisasi pertumbuhan volume transaksi trade finance sepanjang 2013.

Direktur Tresuri dan Financial Institutional BNI Suwoko Singoastro menjelaskan, pada 2013 kemarin, perseroan mampu meningkatkan pertumbuhan volume transaksi trade finance sebesar 27,8%.

Volume transaksi trade finance BNI tercatat US$ 28,54 miliar sepanjang 2013 baik untuk ekspor maupun impor, Sedangkan di 2012, volume transaksi trade finance tercatat US$ 22,36 miliar.

Suwoko percaya target tersebut dapat tercapai. Alasannya, BNI mempunyai banyak faktor pendukung yang bisa digunakan untuk mencapai target tersebut.

"Jaringan cabang dalam negeri kami sebanyak 1.695 outlet dan 5 cabang luar negeri serta dukungan lebih dari 1.695 bank koresponden di seluruh dunia," jelasnya seperti ditulis Minggu (25/5/2014).

Selain itu, sumber daya manusia yang dimiliki oleh BNI juga cukup kompeten di bidang trade finance karena bersertifikasi Internasional.

BNI juga memiliki sistem layanan elektronik terintergrasi yang memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi trade finance yang dikenal dengan BNI Smart Trade Portal (BSTP), sehingga nasabah dapat mengirimkan dokumen ataupun aplikasi pembukaan Letter of credit (LC) via online dan langsung terhubung dengan Trade Processing Center.

"Kami merupakan bank nasional pertama di Indonesia yang meluncurkan layanan ini  sebagai nilai tambah bagi layanan kepada nasabah," klaim Suwoko.

Maka tak heran, Suwoko melanjutkan, BNI memenangkan penghargaan sebagai The Best Trade Finance Bank in Indonesia dari Letter The Asian Banker Transaction Banking Awards di 2013 dan 2014.

Tidak ada komentar: