Jumat, 22 November 2019

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


VIDEO: Disebut Haram, Ini Manfaat Bermain Catur

Posted: 22 Nov 2019 09:42 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Ustadz Abdul Somad mengatakan bermain catur haram. Disebut merupakan permainan mubazir waktu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemerintah Diminta Atur Peredaran Rokok Elektrik

Posted: 22 Nov 2019 09:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah diharapkan tetap memberikan dukungan terhadap produk rokok elektrik di Indonesia. Sebab, produk ini memiliki potensi menjadi penyumbang bagi pendapatan negara melalui pengenaan cukai.

Ketua Asosiasi Personal Vaporizer Indonesia (APVI), Aryo Andrianto mengatakan, Indonesia dapat belajar dari Inggris yang tetap mendukung kehadiran rokok elektrik di tengah banyaknya penolakan. Keberadaan rokok elektrik tersebut harus didukung dengan pembentukan regulasi yang berdasarkan kajian ilmiah dan sesuai dengan karakteristik produk serta profil risikonya.

"Pemerintah harusnya mengatur, bukan melarang. Jajaran Kemenkes dan BPOM semestinya dapat mendorong regulasi yang berdasarkan kajian ilmiah yang komprehensif, seperti di Inggris, demi memberikan manfaat yang lebih besar bagi publik, terutama perokok dewasa," kata dia dalam keterangan tertulis di Jakarta, Sabtu (23/11/2019).

Menurut dia, adanya regulasi khusus terkait rokok elektrik sangat penting. Dengan demikian diharapkan bisa mnghindari terjadi penyalahgunaan pengguna rokok elektrik.

"Sehingga konsumen tidak pernah mengambil risiko dengan memakai cairan buatan sendiri, illegal, atau menambahkan zat yang berbahaya. Jangan sampai juga konsumen beli rokok elektrik di pasar gelap atau bukan di tempat resmi," ungkap dia.

Sebagai informasi, Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (Centers for Disease Control and Prevention U.S. atau CDC) telah mengidentifikasi bahwa vitamin E asetat yang dicampurkan pada cairan rokok elektrik merupakan penyebab utama atas sejumlah kasus kematian yang terjadi di Amerika Serikat.

Ketua Asosiasi Personal Vaporizer Indonesia (APVI), Aryo Andrianto, menegaskan temuan CDC memperkuat fakta bahwa kasus tersebut disebabkan oleh penyalahgunaan dan bukan karena rokok elektrik. Pasalnya, narkoba dan vitamin E asetat tidak seharusnya dicampurkan pada cairan rokok elektrik.

"Penemuan dari CDC ini mengungkap fakta baru bahwa rokok elektrik tidak dapat disalahkan sepenuhnya atas kasus kematian yang terjadi di Amerika Serikat. Yang perlu diperhatikan adalah adanya penyalahgunaan narkoba dan vitamin E asetat pada cairan rokok elektrik. CDC merekomendasikan bahwa pengguna seharusnya tidak menambahkan THC, vitamin E asetat, maupun bahan tambahan lainnya yang tidak seharusnya dicampurkan atau tidak dibuat oleh produsen resmi ke dalam rokok elektrik," jelas dia.

"Hasil ini semestinya menjadi acuan bagi Kementerian Kesehatan dan BPOM agar tidak membuat keputusan keliru terhadap rokok elektrik terkait dalam upaya pelarangan total dari produk ini di Indonesia," tutup Aryo.

Pentingnya Sosialisasi Bahaya Penyalahgunaan Narkoba di Rokok Elektri

Seorang pelanggan mempersiapkan rokok elektrik di sebuah toko vape di Manila (20/11/2019). Presiden Filipina Rodrigo Duterte mengumumkan akan melarang penggunaan e-rokok dan memerintahkan polisi untuk menangkap orang-orang yang merokok e-rokok di depan umum. (AFP Photo/Dante Diosina Jr)

Generasi Anti Narkoba Indonesia (GANI) mendapatkan dukungan dari Badan Narkotika Nasional (BNN) untuk melakukan roadshow ke sejumlah kota besar di Indonesia dalam rangka mensosialisasikan bahaya penyalahgunaan narkoba pada rokok elektrik.

Kegiatan ini rencananya akan diselenggarakan pada Oktober 2019 mendatang di Bali dan dilanjutkan ke Yogyakarta, Surabaya, Medan, dan Jakarta.  

"Kami berterima kasih kepada Deputi Pemberantasan BNN RI, Inspektur Jenderal Polisi Arman Depari, yang mendukung sosialisasi ini sampai ke tingkat daerah dengan menyertakan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP). Kegiatan ini diharapkan dapat mencegah semakin luasnya penyalahgunaan narkoba pada rokok elektrik," kata Ketua Dewan Pimpinan Pusat GANI, Djoddy Prasetio Widyawan, Senin (30/9/2019). 

Djoddy menjelaskan kasus penyalahgunaan rokok elektrik sebagai medium baru untuk memakai narkoba tengah marak terjadi di Indonesia.

Motif yang digunakan adalah mencampurkan narkoba pada cairan nikotin di rokok elektrik. Untuk itu, perlu adanya sosialisasi kepada para asosiasi rokok elektrik di seluruh Indonesia. Asosiasi-asosiasi tersebut nantinya meneruskan informasi dari sosialisasi ini kepada komunitas mereka dan masyarakat sekitar.

"Dengan partisipasi dari kawan-kawan asosiasi, kami optimis ruang untuk penyalahgunaan narkoba pada rokok elektrik akan semakin tertutup. Dalam kegiatan ini, kami juga akan melibatkan pakar kesehatan dari Koalisi Bebas TAR (KABAR) untuk menyampaikan dampak buruk dari penyalahgunaan narkoba pada rokok elektrik bagi kesehatan, sehingga tidak ada yang mencoba untuk menyalahgunakannya," ujarnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lebih Dekat Dengan Marcella Daryanani, Bintang Sinetron Anak Langit di SCTV

Posted: 22 Nov 2019 09:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Marcella Daryanani, aktris berumur 21 tahun asal Indonesia berdarah India ini semakin dikenal sejak membintangi sinetron Anak Langit yang ditayangkan SCTV setiap hari.

Tidak hanya dikenal sebagai aktris, tetapi Marcella Daryanani juga sudah lama terjun di dunia modeling.

Dalam sinetron Anak Langit dia dipercaya memerankan karakter Tari dan beradu akting dengan Stefan William.

Penasaran seperti apa sosok Marcella Daryanani dibalik layar sinetron Anak Langit? Simak selengkapnya di channel SCTV hanya di Vidio.

Saksikan Videonya Di Bawah ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Prediksi PSM vs Bali United: Tamu yang Tak Diharapkan

Posted: 22 Nov 2019 09:30 PM PST

Makassar - PSM Makassar dan Bali United sama-sama mengusung misi kemenangan saat berduel pada laga pekan ke-28 Shopee Liga 1 2019  di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Sabtu (23/11/2019).

PSM Makassar butuh tiga poin untuk membuka peluang menembus papan atas. Sedangkan Serdadu Tridatu membidik tiga poin untuk mengamankan diri dari ancaman pesaing terdekatnya, Borneo FC, Persipura Jayapura dan Madura United dalam perburuan gelar juara musim ini.

Meski berstatus tuan rumah, Juku Eja tak otomatis diunggulkan pada laga ini. Absennya sejumlah pemain penting jadi alasan utama. Pada pertandingan lawan Bali United nanti, pelatih Darije Kalezic tidak bisa memainkan Aaron Evans, Marc Klok, Abdul Rahman, dan Wiljan Pluim yang selama ini tak tergantikan di formasi starter PSM.

Rahman dan Pluim masih menjalani pemulihan cedera. Sedangkan Klok dan Evans terjerat akumulasi kartu. Kondisi ini jelas memusingkan Pelatih PSM, Darije Kalezic.

Mantan pelatih Roda JC Kerkrade ini wajib membuat strategi khusus. Terutama pada posisi bek sentral. Tanpa Rahman dan Evans, Kalezic tinggal mengandalkan Munhar, Hasim Kipuw, dan Raphael Maitimo. Dua nama terakhir sejatinya bukan berposisi asli sebagai stopper.

Begitu pun di lini depan. Tanpa Klok dan Pluim, PSM kehilangan dirigen pengatur irama permainan.

Meski berada dalam situasi sulit, Darije tak pasrah. Ia malah yakin PSM meraih tiga poin pada pertandingan ini. Menurut Darije, militansi dan dukungan suporter PSM yang menyaksikan langsung tim kesayangannya bertanding jadi motivasi tersendiri.

"Seluruh elemen tim sudah sepakat berjuang keras meraih kemenangan untuk membahagiakan suporter," tegas Darije.

Di tengah krisis lini belakang dan tengah jelang melawan Bali United, Darije berharap penyerang PSM Makassar kembali tampil dengan kemampuan terbaik. Pada laga terakhir kontra Persipura (18/11/2019), trio penyerang Juku Eja, Rizky Eka Pratama, Amido Balde dan Ezra Walian sama-sama mencetak satu gol.

Bukan hanya itu, Ferdinand Sinaga yang masuk menggantikan Balde pada pengujung babak kedua juga turut menyumbang satu gol buat PSM Makassar.

Bali United Optimistis Curi Poin

Striker Bali United, Ilija Spasojevic, memperhatikan rekannya saat melawan Tira Persikabo pada laga Shopee Liga 1 di Stadion Patriot Pakansari, Bogor, Kamis (15/8). Bali menang 2-1 atas Tira Persikabo. (Bola.com/Yoppy Renato)

Bali United datang ke Makassar untuk mencuri poin di kandang PSM Makassar. Apalagi, pada pertandingan nanti, pelatih Teco Cugurra sudah bisa memainkan Paulo Sergio dan Melvin Platje usai menjalani sanksi akumulasi kartu.

Begitu pun dengan Ricky Fajrin yang baru pulang dari tugas memperkuat Timnas Indonesia. Teco pun memiliki opsi lain di lini belakang setelah kebugaran bek Andhika Wijaya telah kembali.

Kekadiran Sergio di tengah dan Platje (depan) jelas menjadi pembeda di Bali United. Apalagi pada dua sektor ini, kubu tuan rumah bermasalah menyusulnya absennya Klok, Pluim, Evans, dan Rahman.

Meski lebih diunggulkan, Teco tak mau jemawa. Bagi pelatih yang membawa Persija Jakarta juara Liga 1 2018, PSM tetaplah tim kuat. Apalagi mereka bertanding di kandang sendiri.

"Pelatih PSM tentu sudah mengantisipasi situasi ini. Bertanding di kandang sendiri pasti membuat pemain PSM termotivasi," tegas Teco.

Di lain pihak, Bali United juga butuh kemenangan untuk memutus rekor tidak pernah menang pada empat laga terakhir. Pada empat laga itu, Bali United meraih hasil tiga imbang dan satu kali kalah.

Prediksi Susunan Pemain

Raphael Maitimo resmi gabung PSM. (Bola.com/Abdi Satria)

PSM Makassar (4-3-3): Rivki Mokodompit (kiper); Beny Wahyudi, Hasim Kipuw, Raphael Maitimo, Taufik Hidayat (belakang); Rizky Pellu, M. Arfan, Rasyid Bakri (tengah); Rizky Eka Pratama, Amido Balde, Ezra Walian (depan).

Pelatih: Darije Kalezic

Bali United (4-3-3): Wawan Hendrawan (kiper); Andhika Wijaya, Gunawan Dwi Cahyo , Willian Pacheco, Ricky Fajrin (belakang); Brwa Nouri, Paulo Sergio, Fadil Sausu (tengah); Fahmi Al Ayyubi, Melvin Platje, Yabes Roni (depan).

Pelatih: Teco Cugurra Teco

Statistik

Pemain PSM Makassar, Wiljan Pluim dan Rasyid Bakri tampak kecewa saat melawan Becamex Binh Duong pada laga semifinal Zona ASEAN Piala AFC 2019 di Stadion Pakansari, Rabu (26/6). PSM menang 2-1 atas Becamex Binh Duong. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Lima Pertemuan Terakhir

23/07/2017 Bali United vs PSM  3-0

06/11/2017 PSM Makassar vs Bali United 0-1

11/07/2018 Bali United vs PSM 2-0

25/11/2018 PSM vs Bali United 4-0

01/08/2019 Bali United vs PSM Makassar 1-0

 

Lima Laga Terakhir PSM

29/10/2019 vs Bhayangkara 2-3

06/11/2019 vs Kalteng Putera 2-1

10/11/2019 vs Kalteng Putera 1-3

14/11/2019 vs Persebaya 2-3

18/11/2019 vs Persipura 4-0

  

Lima Laga Terakhir Bali United

27/10/2019 vs Barito Putera 3-2

31/10/2019 vs Persela 1-1

06/11/2019 vs PSS 0-0

11/11/2019 vs Persipura 2-2

15/11/2019 vs PSIS 0-1

Disadur dari Bola.com (Gatot Susetyo/Wiwig Prayugi, published 23/11/2019)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

4 Foto Cantik Pevita Pearce Saat Kuliner di Yogyakarta

Posted: 22 Nov 2019 09:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pevita Pearce tetap memesona, meski saat menikmati beberapa kuliner khas Yogyakarta. Yogya memang tak hanya menarik panorama alamnya, tapi juga kulinernya.

Pevita membagikan beberapa foto dirinya saat sedang menyantap beberapa makanan di Yogyakarta. Dari lima foto yang dibagikan, perempuan berusia 27 tahun itu tampak sangat menikmati makanan yang yang disajikan.

"Why I love Jogja...(Mengapa aku mencintai Jogja)," jelas Pevita.

Hingga Jumat malam, 22 November 2019, lebih dari 442 ribu orang yang menyukai unggahan Pevita. Mereka juga meninggalkan komentar yang beragam, termasuk pujian terhadap Pevita.

"Gini aja cantik bet elaahhh ❣️," tulis @luthfiarahma.

Selain memuji, tak sedikit warganet yang merekomendasikan makanan lain di luar tempat yang dikunjungi Pevita yang ada dalam foto.

"Udah nyoba sop buntut pak sugeng gak atau selera sambal mentah depan paku alam ? @pevpearce," tulis @aditpranata901. "Teh pevita sudah pernah nyoba soto 1000 di semarang ?" tanya @muhrizkymaulana.s.

Berikut foto-foto Pevita Pearce saat kuliner di Yogyakarta. Foto mana yang menurut kalian paling keren?

Makan Bakmi Jowo

Pevita Pearce sedang menikmati sepiring bakmi jowo (Dok.Instagram/@pevpearce/https://www.instagram.com/p/B5HHZrspy0V/Komarudin(

Pevita Pearce asyik menikmati sepiring bakmi Jowo Mbah Gito. Mengenakan kaus kuning, Pevita tampak tersenyum manis. 

Gudeg dan Kerupuk

Pevita Pearce (Dok.Instagram/@pevpearce/https://www.instagram.com/p/B5HHZrspy0V/Komarudin)

Dalam foto yang lain, Pevita juga memamerkan saat sedang memakan gudeg. Ya, ke Yogya memang kurang lengkap tanpa menyantap gudeg.

Dawet

Pevita Pearce sedang menikmati semangkuk dawet di Yogyakarta (Dok.Instagram/@pevpearce/https://www.instagram.com/p/B5HHZrspy0V/Komarudin)

Setelah menyantap bakmi dan gudeg,  Pevita mengunggah foto sedang mencicipi es dawet yang berada di depan Kota Gede. Menurut Pevita, resepnya sudah 45 tahun dengan rasa yang nikmat.

Sepiring Pisang Goreng

Pevita Pearce  tutup kulinerannya dengan mengunggah foto sepiring pisang goreng (Dok.Instagram/@pevpearce/https://www.instagram.com/p/B5HHZrspy0V/Komarudin)

Pevita menutup kulineran di Yogyakarta dengan mengunggah foto sepiring pisang goreng.  Di belakangnya, terdapat pemandangan kebun jagung dan suasana pedesaan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Fakta Unik Nominasi Grammy Awards 2020

Posted: 22 Nov 2019 09:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Daftar nominasi Grammy Awards 2020 sudah dirilis. Sejumlah nama baru mendominasi di berbagai kategori, tapi nama-nama lama pun masih punya tempat di Grammys tahun depan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

PODCAST: Resesi Seks Jepang Saat Jumlah Perawan Meningkat Tajam

Posted: 22 Nov 2019 09:21 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Beredar informasi bahwa gejala resesi seks atau menurunnya hasrat kaum muda berhubungan seksual mulai tengah dirasakan melanda dunia. Itu artinya kaum muda di seluruh dunia kini berhubungan seks lebih sedikit dari generasi sebelumnya.

Di garis depan dari resesi seks global kabarnya ditempati oleh Jepang, yang memiliki salah satu tingkat kesuburan terendah di Bumi, dan ini bisa menjadi kisah peringatan bagi Amerika.

Menurut Sebuah tinjauan dari Survei Fertilitas Nasional Jepang, keperawanan sedang meningkat. Satu dari setiap 10 pria Jepang berusia 30-an masih perjaka. Itu menempatkan tingkat keperawanan Jepang jauh di depan negara-negara industri lainnya.

"Sebagian besar dari orang-orang ini tidak dapat menemukan pasangan di pasar," Peter Ueda, seorang peneliti kesehatan masyarakat di Universitas Tokyo, mengatakan kepada CBS News. Dia membunyikan alarm tentang tingkat keperawanan Jepang yang melonjak, yang dia perhatikan adalah, "sebenarnya yang tertinggi yang pernah tercatat di negara berpenghasilan tinggi."

Bagi Jepang yang sudah jauh dari penurunan populasi yang belum pernah terjadi sebelumnya, kekeringan seks adalah berita buruk. Jadi jika tren saat ini terus meningkat, populasi Jepang akan runtuh lebih dari setengah selama abad berikutnya.

Penurunan angka kelahiran sering dikaitkan karena jam kerja yang panjang, terlalu banyak waktu yang dihabiskan untuk online, dan jimat Jepang untuk persahabatan digital, yang memanifestasikan dirinya dalam popularitas robot dan "mitra" holografik.

Namun kerawanan keuangan dan pekerjaan juga dicurigai menjadi salah satu faktor sebenarnya yang memicu resesi seks Jepang.

Amerika juga terancam resesi seks kalau begitu. Kenapa? Simak selengkapnya dalam podcast Global berikut ini:

PODCAST: Resesi Seks Jepang, Saat Jumlah Perawan Meningkat Tajam

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kerap Berperan 'Ndeso', Ini 6 Potret Ayya Renita di Dunia Nyata yang Bikin Pangling

Posted: 22 Nov 2019 09:20 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Renita Dwi Cahya atau yang lebih dikenal dengan Ayya Renita dalam kemunculannya sering kali berperan sebagai gadis  yang kental dengan logat Jawanya. Tak hanya punya logat jawa yang kental, ia juga selalu punya kelakuan kocak yang mengundang gelak tawa. 

Gadis kelahiran Malang ini namanya mulai dikenal saat ia mengikuti ajang Indonesian Idol pada tahun 2012 lalu. Sosok  Ayya berhasil mencuri perhatian dengan penampilannya yang anti-mainstream, yaitu dengan kebaya dan jarik ala mbok jamu. Meski tak lolos audisi, Ayya justru mendapat tawaran bermain peran di sejumlah sinetron. 

Salah satunya, Ayya Renita bermain dalam sinetron Tukang Ojek Pengkolan sebagai Sekar. Sekar ialah seorang gadis sederhana yang memiliki sifat bawel dan suara cempreng. Meski, kini sudah tak lagi bermain dalam sinetron tersebut, sosok Sekar masih membekas dalam ingatan penggemar. 

Meski sering berperan sebagai gadis yang 'ndeso', nyatanya dalam kehidupan nyata Ayya justru punya penampilan yang stylish dan modis loh!Dalam laman instagramnya ia kerap membagikan foto cantiknya. Nah, penasaran kan gimana potret stylish Ayya Renita?

Berikut Liputan6.com rangkum dari akun instagram pribadinya 6 potret Ayya Renita di dunia nyata yang bikin pangling, Sabtu (23/11/2019) 

 

1. Nama Ayya mulai dikenal saat mengikuti Indonesian Idol pada 2012 silam. Dalam kemunculannya, Ayya berperan sebagai gadis 'ndeso' yang kental dengan logat jawanya.

Ayya Renita (Sumber: Instagram//ayyarenita93)

2. Sosoknya mulai melambung usai berperan sebagai Sekar, wanita cerewet dengan logat yang medok.

Ayya Renita (Sumber: Instagram//ayyarenita93)

3. Meski begitu, dalam kehidupan nyatanya gadis kelahiran Malang ini punya gaya yang stylish dan modis abis loh!

Ayya Renita (Sumber: Instagram//ayyarenita93)

4. Beda penampilan Ayya saat di panggung dan di kehidupan sehari-hari ini pun sukses bikin pangling warganet.

Ayya Renita (Sumber: Instagram//ayyarenita93)

5. Wanita kelahiran 1993 ini sering mengunggah foto OOTDnya di laman instagramnya. Body goals banget nih!

Ayya Renita (Sumber: Instagram//ayyarenita93)

6. Sebelum bermain di TOP, Ayya pernah bermain di sinetron Pesantren & Rock n' Roll Season 3 pada tahun 2013 silam.

Ayya Renita (Sumber: Instagram//ayyarenita93)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ulang Tahun ke-26, Ini 6 Potret Transformasi Natasha Rizky yang Memesona

Posted: 22 Nov 2019 09:20 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Artis Cantik Natasha Rizky baru saj marayakan ulang tahunnya yang ke-26. Istri dari presenter Deddy Mahendra Desta alias Desta terbilang jadi sosok seleb yang memutuskan untuk menikah muda. Natasha Rizyki menikah pada saat umur 19 tahun dan terpaut usia 16 tahun dengan suami.

Saat ini Natasha dan Desta telah memasuki usia pernikahan yang enam pada tahun ini. Menjadikan keluarga kecil Desta dan Natasha Rizky semakin terlihat harmonis dalam berbagai momen. Walaupun keduanya memiliki kesibukan masing-masing, namun pasangan selebriti ini selalu terlihat kompak.

Namun, di umur yang masih 26 tahun ini Natasha saat ini sudah harus mengurus tiga buah hatinya. Meskipun begitu sosok Natasha selalu nampak cantik dan memesona. Memang sedari dulu perempuan kelahiran Padang ini memang memiliki wajah yang imut.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, potret transformasi Natasha Rizky yang memesona, Sabtu (23/11/2019).

1. Perempuan bernama lengkap Natasha Rizky Pradita ini lahir di Padang pada 23 November 1993.

Ulang Tahun ke-26, Ini Potret Transformasi Natasha Rizky yang Memesona (sumber:Instagram/natasharizkynew)

2. Natasha Rizky mengawali kariernya di dunia hiburan sebagai runner up Gadis Sampul pada tahun 2008.

Ulang Tahun ke-26, Ini Potret Transformasi Natasha Rizky yang Memesona (sumber:Instagram/natasharizkynew)

3. Namanya mulai dikenal saat membintangi sinetron

Ulang Tahun ke-26, Ini Potret Transformasi Natasha Rizky yang Memesona (sumber:Instagram/natasharizkynew)

4. Natasha menikah dengan Deddy Mahendra Desta pada tahun 2013.

Ulang Tahun ke-26, Ini Potret Transformasi Natasha Rizky yang Memesona (sumber:Instagram/natasharizkynew)

5. Pada saat menikah umur Natasha Rizky baru saja menginjak 19 tahun.

Ulang Tahun ke-26, Ini Potret Transformasi Natasha Rizky yang Memesona (sumber:Instagram/natasharizkynew)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menteri Edhy Prabowo Lepas Ekspor 20 Ribu Ton Hasil Perikanan

Posted: 22 Nov 2019 09:15 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Industrialisasi sektor kelautan dan perikanan menjadi salah satu kebijakan pembangunan sektor kelautan dan perikanan. Industrialisasi ini tentunya dilakukan dengan memperhatikan aspek kedaulatan, keberlanjutan usaha, dan kesejahteraan demi generasi mendatang.

Dalam rangka mendorong industrialisasi ini, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) melalui Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM) bekerja sama dengan eksportir/unit pengolahan ikan (UPI), para pemangku kepentingan lainnya, dan PT Pelabuhan Indonesia III (Persero), Jumat (22/11/2019) menyelenggarakan Ekspor Raya Hasil Perikanan.

Mengusung tema Ekspor Hasil Perikanan sebagai Pendorong Industri Perikanan, kegiatan ini dilaksanakan secara serentak oleh 35 Unit Pelaksana Teknis (UPT) KIPM.

Menteri Kelautan dan Perikanan, Edhy Prabowo menjelaskan, volume komoditi perikanan yang diekspor hari ini mencapai 20.151 ton (34,7 persen hasil budidaya dan 65,3 persen hasil tangkap) dengan nilai USD 137,6 juta atau setara Rp 1,79 triliun.

"Hasil perikanan tersebut berasal dari 238 UPI sejumlah 1.004 unit kontainer," ujar dia dalam keterangan tertulis di Jakarta, Sabtu (23/11/2019).

Ekspor raya kali akan dikirim ke 43 negara dengan jenis komoditi rumput laut, tuna, tongkol, cakalang, rajungan, cumi, ikan terbang, surimi, kerang, kepiting, bawal, sidat, bekicot, paha kodok, kakap, kerapu, nila dan udang.

Secara lengkap, data ekspor di masing-masing pelabuhan akan disampaikan oleh Kepala UPT KIPM melalui video conference yang diwakili oleh 8 UPT, yaitu BKIPM Semarang - pelabuhan Tanjung Mas, BKIPM Jakarta II – Pelabuhan Tanjung Priok, BKIPM Medan II – Pelabuhan Belawan, BKIPM Manado – Pelabuhan Bitung, BKIPM Bima - Pelabuhan Bima, Makassar - Pelabuhan Soekarno Hatta,  BKIPM Banjarmasin - Pelabuhan Tri Sakti dan BKIPM Ambon - Pelabuhan Ambon.

Sementara itu, dari Pelabuhan Teluk Lamong dilepas 4 kontainer komoditi perikanan yang akan dikirim ke 37 negara tujuan. Sebagai informasi, Pelabuhan Teluk Lamong merupakan pelabuhan pertama di Indonesia yang berkonsep green and smart port.

Pelabuhan ini memiliki sistem operasional yang berbasis Information, Communication, and Technology (ICT) dengan peralatan berbasis otomasi. Dengan infrastruktur modern, kapasitas yang besar, serta sistem operasional berbasis digital, pelabuhan ini diharapkan dapat memberikan kemudahan dan percepatan dalam pelayanan.

"Geliat industrialisasi sektor perikanan ini memang perlu didorong mengingat sektor perikanan berkontribusi besar terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) Nasional," jelas dia.

Kontribusi PDB Perikanan

Nelayan memindahkan ikan laut hasil tangkapan di Pelabuhan Muara Angke, Jakarta, Kamis (26/10). Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menyatakan hasil ekspor perikanan Indonesia menunjukkan peningkatan. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Sebagaimana tercatat, kontribusi PDB Perikanan terhadap PDB Nasional menunjukkan peningkatan dari 2,32 persen pada 2014 menjadi 2,60 persen pada 2018. Nilai PDB Perikanan kuartal III 2019 naik menjadi Rp 62,24 triliun dari Rp 58,58 triliun pada periode yang sama di 2018. Hal ini menunjukkan adanya peningkatan pendapatan pelaku usaha sektor perikanan.

Peningkatan PDB sektor perikanan ini merupakan dampak peningkatan produksi perikanan Indonesia. Pada tahun 2015, produksi perikanan tangkap mencapai 6,67 juta ton senilai Rp 120,6 triliun meningkat menjadi 7,25 juta ton dengan nilai Rp 210,7 triliun di 2018. Sementara itu produksi perikanan budidaya sebesar 15,63 juta ton pada 2015 meningkat menjadi 17,25 juta ton di 2018 yang terdiri dari 6,88 juta ton ikan budidaya dan 10,37 juta ton rumput laut.

Dalam hal meningkatkan ekspor perikanan ini, salah satu tugas BKIPM adalah bertanggung jawab terhadap penjaminan kesehatan ikan, mutu dan keamanan hasil perikanan.

Hal ini dilakukan melalui pengendalian penerapan Cara Karantina Ikan yang Baik (CKIB), sistem Hazard Analysis and Critical Control Points (HACCP) di unit pembudidayaan ikan, dan penerbitan Health Certificate (HC) di UPI guna menjamin bahwa produk yang diekspor sehat dan aman untuk dikonsumsi manusia.

Dengan penjaminan ini, hasil perikanan Indonesia telah diterima 158 negara di dunia dan mampu bersaing di pasar internasional. Pasar utama produk perikanan Indonesia yaitu Amerika Serikat, serta berturut-turut diikuti oleh Tiongkok, Jepang, Malaysia, Taiwan, Thailand, Singapura, Vietnam, Italia, dan Hong Kong.

Adapun komoditas utama ekspor hasil perikanan Indonesia antara lain udang, tuna dan jenis pelagis lainnya, cumi-cumi/gurita, rajungan, ikan demersal, tilapia, serta rumput laut.

"Kegiatan Ekspor Raya Hasil Perikanan ini diharapkan dapat menjadi momentum bagi kebangkitan industrialisasi sektor kelautan dan perikanan dengan melalui perkuatan sinergi dengan berbagai pihak," tutup Edhy.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Honda Accord Generasi ke-10 Raih 5 Bintang ASEAN NCAP

Posted: 22 Nov 2019 09:07 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Honda Accord generasi kesepuluh berhasil mendapatkan peringkat bintang 5 dalam uji kecelakaan ASEAN NCAP (New Car Assessement Program for Southeast Asia). Peringkat tersebut, menjadi penilaian tertinggi yang diberikan berdasarkan uji tabrak dan kelengkapan fitur keselamatan pada sebuah mobil.

All new Honda Accord mendapatkan peringkat 5 bintang dengan total nilai sebesar 91,79 dari 100, setelah melalui serangkaian uji tabrak termasuk uji dampak frontal offset, uji dampak samping dan evaluasi fitur keselamatan.

"Dalam tes tersebut, generasi terbaru dari Accord ini mendapatkan skor mengesankan, yakni 49,07 untuk perlindungan terhadap penumpang dewasa (Adult Occupant Protection), 23,28 poin untuk perlindungan terhadap penumpang anak-anak (Childs Occupant Protection), dan 19,44 untuk Safety Assist Technologies (SATs)," tulis perusahaan dalam rilis yang diterima Liputan6.com.

Sebagai inforrmasi, Honda Accord generasi kesepuluh secara resmi diluncurkan di Asia Tenggara mulai dari negara Thailand pada Maret 2019, diikuti oleh Indonesia (Juli), Filipina (September), serta Singapura dan Vietnam (Oktober).

Model ini dilengkapi dengan sistem keselamatan canggih Honda Sensing, yaitu sistem bantuan yang mendukung pengemudi untuk menghindari atau mengurangi dampak terjadinya tabrakan.

Fitur keselamatan canggih

Fitur keselamatan standar all new Honda Accord juga mencakup struktur bodi yang dirancang menggunakan Advanced Compability Engineering™ (ACE™).

Selain itu, ditambah juga berbagai teknologi keselamatan aktif dan pasif, seperti enam kantung udara, Vehicle Stability Assist (VSA), Hill Start Assist (HSA), Emergency Stop Signal (ESS), kamera spion dibeberapa sudut, Electric Parking Brake (EPB), Automatic Brake Hold,dan LaneWatch.

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

KPK Tunggu Itikad Baik Tersangka BLBI Sjamsul Nursalim untuk Serahkan Diri

Posted: 22 Nov 2019 09:03 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyatakan akan memberikan waktu kepada Sjamsul Nursalim dan istrinya, Itjih Nursalim untuk menyangkal tuduhan terkait kasus dugaan korupsi penerbitan surat keterangan lunas (SKL) Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI).

Menurut Juru Bicara KPK Febri Diansyah, jika Sjamsul dan Itjih memiliki itikad baik, maka lebih baik mendatangi gedung KPK dan menjalani proses hukum yang ada. Sjamsul dan istri diketahui tinggal di Singapura.

"Sebenarnya kalau punya iktikad baik, ketika dipanggil oleh KPK itu datang saja ke Indonesia, dan kalau yakin memiliki bukti tidak melakukan perbuatan korupsi, silakan perlihatkan saja pada penyidik. Pasti kami pelajari lebih lanjut," ujar Febri saat dikonfirmasi, Sabtu (23/11/2019).

Febri mengatakan, lantaran Sjamsul dan Itjih kerap mangkir dari panggilan pemeriksaan penyidik, maka KPK meminta pihak kepolisian untuk menerbitkan surat daftar pencarian orang (DPO) atas nama Sjamsul dan Itjih.

"Yang sudah dilakukan KPK adalah, kami terbitkan DPO karena sudah berkali-kali dipanggil secara patut ke sejumlah alamat, dan diumumkan juga di KBRI tetapi yang bersangkutan tidak datang. Jadi pemanggilan sudah dilakukan bahkan saat penyelidikan, dan di tahap penyidikan juga sudah dilakukan," kata Febri.

Selain meminta bantuan Polri untuk menerbitkan surat DPO, KPK juga meminta bantuan Interpol untuk mencari keberadaan Sjamsul Nursalim dan Itjih.

Febri mengatakan, permintaan bantuan kepada Interpol, Kepolisian maupun aparat penegak hukum lainnya merupakan kewenangan KPK yang diatur dalam Pasal 12 UU nomor 30 tahun 2002 maupun perubahannya, yakni UU nomor 19 tahun 2019.

"Ini ada dasar hukumnya, ada di Pasal 12 UU 30 tahun 2002 yang sudah diubah saat ini. Jadi KPK dapat bekerja sama di tahap penyidikan dengan Interpol atau organisasi terkait untuk kebutuhan penangan perkara," kata dia.

Tersangka Kasus BLBI

KPK menetapkan Sjamsul dan istrinya Itjih Nursalim sebagai tersangka kasus dugaan korupsi penerbitan SKL BLBI terhadap Bank Dagang Negara Indonesia (BDNI) milik Sjamsul. Penetapan ini merupakan pengembangan dari perkara mantan Kepala Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN), Syafruddin Arsyad Temenggung.

Sjamsul dan Itjih diduga diperkaya atau diuntungkan sebesar Rp 4,58 triliun atas penerbitan SKL BLBI tersebut.

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bupati Anne Siap Fasilitasi Pengrajin Wayang Golek di Sukatani

Posted: 22 Nov 2019 09:02 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Tak banyak yang tahu bahwa Tanah Sunda memiliki seni tradisi yang berhasil mengharumkan beberapa desa di Purwakarta. Salah satunya adalah seni tradisi wayang golek yang merupakan produk kebudayaan asli Jawa Barat. 

Desa Sukamaju, Kecamatan Sukatani misalnya. Ini merupakan Desa yang dikenal karena seni tradisi wayangnya, bukan karena banyak dalang di desa itu. Tapi, karena banyaknya para perajin wayang golek.

Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika, mengatakan bahwa hal ini merupakan salah satu potensi yang bisa dikembangkan terutama produk kerajinan wayang golek.

"Ini potensi di Purwakarta, apalagi sejak lama para pengrajin ini sudah ada, perlu kami kembangkan ke depan," kata Anne di Purwakarta, Jumat (22/11).

Sehingga menurutnya perlu difasilitasi ke depannya, untuk sementara lanjut Bupati yang biasa disapa Ambu Anne. Memanfaatkan pasaran ukiran wayang golek melalui galeri menong.

"Tentu saja kami manfaatkan galeri menong sebagai tempat pemasarannya, bahkan kualitasnya mampu bersaing" ungkapnya.

Terlebih daerah Sukatani merupakan sentra kerajinan ukir wayang golek dan kerajinan ukir lainnya. Makanya, hampir semua penduduk di kampung tersebut membuat wayang dan kerajinan lainnya.

"Ini salah satu potensi, UMKM masyarakat tentu saja kami bantu baik melalui stimulus termasuk pemasarannya," jelasnya.

Abah Jani (58), mungkin menjadi salah satu dari puluhan perajin wayang golek di desa itu yang masih konsisten dengan karyanya sampai saat ini.

Abah Jani pun menceritakan perjalanan kariernya membuat seni ukir wayang golek. Kisahnya berawal, sejak 1980 silam. Kepiawaiannya membuat seni ukir wayang golek ini, terdengar hingga peloksok daerah.

Pada 1970 sampai 1980-an, pesanan wayang ukir (untuk pagelaran dalang) meningkat signifikan. Saat itu, Abah Jani bahkan dipercaya membuat tokoh-tokoh wayang untuk digunakan dalam pertunjukan Dalang Ahim dari Bogor.

"Paling berkesan adalah membuatkan wayang untuk pertunjukan dalang Asep Sunandar Sunarya," katanya. 

 

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mengintip Daftar UMK 2020 di Jabar, Tertinggi Kabupaten Karawang

Posted: 22 Nov 2019 09:00 PM PST

Liputan6.com, Bandung - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyetujui besaran Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) Tahun 2020 sesuai rekomendasi dari para kepala daerah di Jabar. Kabupaten Karawang tetap memiliki upah tertinggi di Jabar sekaligus nasional dengan nominal Rp 4.594.324,54.

Sedangkan Kota Banjar masih berada di angka terendah yakni Rp1.831.884,83 sama seperti posisi tahun lalu.

Pengesahan UMK tersebut dituangkan dalam Surat Edaran Nomor:56/175/Yanbangsos tentang Pelaksanaan Upah Minimum Kabupaten/Kota di Daerah Provinsi Jawa Barat Tahun 2020.

Menurut Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Jabar Mochamad Ade Afriandi, semua UMK sudah sesuai pertimbangan Dewan Pengupahan.

"Semua tuntutan (serikat) juga masuk bahasan dalam pleno, dan akhirnya Dewan Pengupahan mengacu pada rekomendasi bupati/wali kota menggunakan acuan surat edaran menteri (ketenagakerjaan)," kata Ade di Gedung Sate, Kota Bandung, Jumat (22/11/2019).

Adapun sebelumnya, Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia memutuskan bahwa Upah Minimum Provinsi (UMP) 2020 naik 8,51 persen mengacu inflasi dan pertumbuhan ekonomi nasional. Ade pun menegaskan, format baru berupa Surat Edaran merupakan terobosan gubernur untuk mencari keadilan dan menjadi salah satu upaya mengurangi disparitas upah di Jabar.

"Setiap kebijakan pemerintah tidak bisa memuaskan semua lapisan masyarakat, pasti ada yang tidak puas. Tapi di situlah fungsi pemerintah untuk mencari keadilan. Pada akhirnya, apa yang dituntut (yakni) tidak di bawah rilis ketenagakerjaan sudah terpenuhi," ujarnya.

Adapun dengan UMK 2020 sebesar Rp 4.589.708,90, Kota Bekasi berada di posisi dua menyusul Karawang. Mengisi lima besar lainnya adalah Kab. Bekasi (Rp4.498.961,51), Kota Depok (Rp4.202.105,87), dan Kota Bogor (Rp4.169.806,58).

Sementara itu selain Banjar, daerah dengan UMK terendah di 2020 antara lain Kab. Pangandaran (Rp 1.860.591,33), Kab. Ciamis (Rp1.880.654,54), Kab. Kuningan (Rp1.882.642,36), serta Kab. Majalengka (Rp1.944.166,36).

Berikut daftar lengkap UMK 2020 di Jabar

1. Kabupaten Karawang Rp 4.594.324,54

2. Kota Bekasi Rp 4.589.708,90

3. Kabupaten Bekasi Rp 4.498.961,51

4. Kota Depok Rp 4.202.105,87

5. Kota Bogor Rp 4.169.806,58

6. Kabupaten Bogor Rp 4.083.670,00

7. Kabupaten Purwakarta Rp 4.039.067,66

8. Kota Bandung Rp 3.623.778,91

9. Kabupaten Bandung Barat Rp 3.145.427,79

10. Kabupaten Sumedang Rp 3.139.275,37

11. Kabupaten Bandung Rp 3.139.275,37

12. Kota Cimahi Rp 3.139.274,74

13. Kabupaten Sukabumi Rp 3.028.531,71

14. Kabupaten Subang Rp 2.965.468,00

15. Kabupaten Cianjur Rp 2.534.798,99

16. Kota Sukabumi Rp 2.530.182,63

17. Kabupaten Indramayu Rp 2.297.931,11

18. Kota Tasikmalaya Rp 2.264.093,28

19. Kabupaten Tasikmalaya Rp 2.251.787,92

20. Kota Cirebon Rp 2.219.487,67

21. Kabupaten Cirebon Rp 2.196.416,09

22. Kabupaten Garut Rp 1.961.085,70

23. Kabupaten Majalengka Rp 1.944.166,36

24. Kabupaten Kuningan Rp 1.882.642,36

25. Kabupaten Ciamis Rp 1.880.654,54

26. Kabupaten Pangandaran Rp 1.860.591,33

27. Kota Banjar Rp 1.831.884,83

 

Simak video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Teknologi Ubah Kebiasaan Konsumen Berbelanja, Bagaimana Pelaku Bisnis Menyesuaikan?

Posted: 22 Nov 2019 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Kehadiran teknologi yang lebih maju mengubah banyak hal, termasuk gaya hidup dan kebiasaan masyarakat berbelanja.

Misalnya saja, kini teknologi membuat orang memilih untuk memakai jasa GoFood atau Grabfood untuk memesan makanan alih-alih datang ke gerai.

Ada juga orang-orang yang memilih untuk membeli furnitur secara online, setelah memadupadankan desain ruang menggunakan aplikasi belanja furnitur, seperti di Ikea.

Lantas, bagaimana pelaku bisnis ritel menyikapi perubahan kebiasaan konsumen saat berbelanja?

Founder sekaligus CEO Sour Sally Donny Pramono membenarkan kebiasaan konsumen yang berubah akibat berbagai teknologi baru, seperti internet dan aplikasi-aplikasi digital. Ia pun menyebut teknologi memiliki dua fungsi dalam bisnis makanan dan minuman (food and beverages/F&B).

"Teknologi itu ada dua fungsinya, yakni untuk membantu skalabilitas dan efisiensi. Kalau bicara skalabilitas, kita bisa lihat contohnya dengan adanya Grabfood atau Gofood, dulu orang mau makan harus datang ke toko dan antre. Sekarang bisa pesan lewat aplikasi dan diantar ke konsumen. Ini membuat bisnis lebih scaleable," tutur Donny saat jadi pembicara di panggung konferensi Disrupto di Jakarta, Jumat (22/11/2019).

Kemudian, bicara efisiensi, ia mencontohkan konsep cloud kitchen. Konsep cloud kitchen seperti yang dimiliki Grab dengan Grab Kitchen, yakni ada sebuah lokasi khusus untuk memasak dan menyiapkan makanan, dan makanan langsung dikirimkan ke konsumen.

Donny mengakui, hal ini membuat perusahaan F&B jadi lebih efisien karena tidak perlu menyewa tempat besar dengan biaya tinggi. "Tapi kalau cloud kitchen kan lokasinya tidak harus di mal, yang penting bisa menyiapkan makanan khusus untuk pembelian online," tuturnya.

Hal lain yang juga dilakukan Sour Sally untuk mengejar disrupsi adalah dengan menerima pembayaran dengan wallet payment seperti Gopay, OVO, Dana, dan lain-lain.

"Dulu pembayaran cash itu jadi isu di bisnis ritel, karena F&B itu biasanya memiliki banyak outlet, berisiko fraud. Terus kalau cash dibawa-bawa untuk antre bank, itu berpotensi bahaya, tapi digital wallet ini memudahkan," kata Donny.

Konsep new retail

Sementara itu, Head of Digital Marketing Kawan Lama Retail Pungkas Riandika menyebutkan, kini Kawan Lama menganut konsep new retail.

"Kami sudah lama melepas stigma bahwa branding adalah sesuatu yang sifatnya physical. Kami ubah toko-toko kami (Ace Hardware, Informa, dll) dari yang sifatnya showcase menjadi experimental. Artinya pengguna bisa memegang dan mencoba produk," kata Pungkas dalam kesempatan yang sama.

Tidak hanya itu, menurut Pungkas, Kawan Lama juga menerapkan konsep pemasaran digital dengan e-magz sebagai bentuk edukasi ke pengguna atas produk-produk yang mereka lihat di toko.

"Saat orang datang ke toko, mereka melihat-lihat dan sepulangnya mereka perlu untuk tahu produk-produk yang ada. Mungkin di Ace Hardware menjual berbagai merek dan jenis mesin pembuat kopi misalnya, kan orang bingung pilih yang mana. Makanya kami harus memberi pengetahuan, dengan e-magz yang isinya promo barang, tips dan trik, bahkan ke DIY-nya. Jadi saat pulang, mereka mendapatkan pengetahuan produk," katanya.

Untuk bersaing dengan toko produk rumah tangga asing seperti Ikea, Kawan Lama pun menghadirkan konsep yang memang cocok untuk konsumen di Indonesia.

"Kami melihat experience itu tidak hanya muter-muter toko, tetapi di Informa misalnya, konsumen disapa, diajak berkomunikasi mengenai apa kebutuhan mereka, kalau misalnya barang diinginkan tidak ada, nanti dikabari ketersediaannya, kemudian diantarkan dan dirakit gratis," tutur dia.

Mengikuti perilaku konsumen

Sementara Yongky Surya Susilo dari Nielsen Research memandang bisnis ritel bukan tentang teknologi, melainkan bagaimana perusahaan ritel harus bisa mengikuti perilaku konsumen.

Ia juga tidak melihat bahwa bisnis online bakal jadi dominan.

"Bisa iya, bisa tidak. Kita di bisnis offline melihat, toko tradisional itu ada up and down, tetapi bisa survive. Sementara, (bisnis) online masih baru, jadi tidak bisa menjamin akan dominan," tutur Yongky.

Ritel, kata Yongky, dapat bertahan karena mengumpullkan profit dari keuntungan-keuntungan kecil. Sementara model bisnis online sekarang adalah terus menyuntikkan modal untuk memberikan promosi diskon.

"Ritel itu simpel, jual barang di atas harga beli. Kalau konsep yang dipakai terbalik, tidak akan hidup," tutur dia.

Cara kedua yang harusnya dilakukan pebisnis ritel adalah mengikuti kenyamanan konsumen.

"Jangan dikira bahwa pindah ke e-commerce akan jadi solusi keberhasilan sebab penurunan ritel itu karena daya belinya rendah. Kelas menengah tidak mau membeli karena ketidakinginan untuk membeli, jadi bukan karena banyaknya e-commerce," ujar dia.

Meski begitu, Yongky menyebut pelaku bisnis ritel harus berevolusi karena sasaran konsumennya adalah anak-anak muda. "Yang harus diubah adalah bisnis model, bukan semata-mata ikut beralih ke e-commerce atau milenial. Potensi bisnis di Indonesia itu luar biasa, jadi pebisnis retail jangan hanya garap online tapi juga offline," ujar dia memberi pesan.

(Tin/Why)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Fakta Seputar Kesehatan yang Perlu Diketahui di Usia 20-an

Posted: 22 Nov 2019 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Beberapa orang di usia 20-an baru memulai sesuatu yang baru dalam hidupnya seperti mulai hidup mandiri, memulai karier, dan mencari pasangan hidup. Bahkan semua aktivitas baru tersebut bisa dijalani secara bersamaan.

Alhasil, kesehatan dan kebiasaan baik lainnya tak lagi menjadi prioritas utama yang dianggap penting. Berikut beberapa fakta kesehatan yang dekat dan perlu diketahui di usia 20-an dilansir dari Health:

1. Berteman dengan lemak

"Lemak bukan musuh. Ini adalah nutrisi penting, penting untuk begitu banyak fungsi utama dalam tubuh dan penting untung kesehatan otak. Jadi makan lebih banyak lemak," ahli gizi Beth Lipton.

2. Dengarkan tubuhn

Di usia 20-an jangan mengabaikan kesehatan dan tanda-tanda yang menunjukkan adanya kesehatan yang salah. Pikirkan untuk membuat latihan-latihan kebugaran dan peregangan seperti merawat sendi agar tidak mudah terkena gangguan kesehatan.

Pastikan untuk tetap aktif bergerak di usia 20-an serta rajin merawat tubuh. Jangan berpikir di usia yang masih muda Anda tidak akan terkalahkan. Lakukan banyak latihan kebugaran agar kondisi tubuh tetap sehat hingga bertambahnya usia.

 

3. Makan dengan benar

Makan sehat

 

Pada usia 20-an pelajari dasar pola makan yang baik dan sehat. Buatlah pola makan yang seimbang, sehat, dan makanan yang dapat meningkatkan energi, pola pikir, dan perasaan yang sehat. Selain itu hindari juga kurang tidur di usia 20-an. Makan makanan cepat saji di malam hari juga berdampak buruk bagi kesehatan.

Pelajari hal-hal dasar tentang nutrisi, memasak, membuat keseimbangan pada makanan yang dapat memberikan energi pada tubuh. Hal-hal yang demikian sangat penting diketahui di usia 20-an.

4. Lakukan hal yang tepat

Kenali diri sendiri dan ketahui apa yang menjadi hal penting untuk Anda. Jangan menyamakan sesuatu yang tepat bagi anda dengan apa yang dianggap orang lain benar hanya karena anda tidak mau terlihat berbeda dengan teman-teman atau orang lain di sekitar anda.

Makan dan minumlah dengan apa yang terasa tepat dan sehat bagi tubuh. Jadi, berani dan katakan tidak pada hal-hal yang menurut anda sama sekali tidak benar. Dengan mengetahui dan menghormati apa yang terasa tepat untuk anda adalah hal yang bagus dan penting. Intinya lakukan dengan cara sendiri dan tentunya tepat.

5. Cintai diri sendiri

Mencintai diri sendiri adalah sebuah kebenaran hidup. Di usia 20 tahun banyak yang masih merasa canggung dan tidak percaya diri. Membandingkan diri sendiri dengan orang lain di usia 20-an adalah hal yang sangat sering terjadi dan ini adalah hal yang buruk. Padahal semua orang di usia 20-an mempunyai semangat yang sama tanpa terkecuali.

Penulis: Winda Nelfira

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Winger Persija: Kami Ingin Menang Lawan Arema FC

Posted: 22 Nov 2019 09:00 PM PST

Liputan6.com, Malang - Persija Jakarta wajib menang saat menghadapi Arema FC pada laga pekan ke-28 Shopee Liga 1 2019 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Sabtu (23/11/2019). Hal ini diutarakan winger Macan Kemayoran, Riko Simanjuntak.

Riko memastikan Persija dalam motivasi yang sangat tinggi untuk bisa memenangkan laga. Apalagi mereka membutuhkan itu untuk memperbaiki posisi klasemen.

Persija kini sudah semakin menjauh dari zona degradasi. Macan Kemayoran bertengger di peringkat 12 klasemen sementara dengan perolehan 34 poin,

"Pastinya kami ingin memenangkan pertandingan ya karena kita tahu juga posisi kita saat ini belum aman, dan teman-teman juga lagi dalam kondisi yang baik," kata Riko di malang seperti dikutip dari laman resmi Persija.

"Selain itu, motivasi kita juga tinggi karena di beberapa pertandingan kita dapat hasil yang baik. Semoga kita dapat keuntungan di laga besok (hari ini)," ujar Riko.

 

Kerja Keras

Pemain tengah Persija, Riko Simanjuntak (25) tertunduk usai laga lanjutan Shopee Liga 1 Indonesia 2019 melawan Arema FC di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (3/8/2019). Kedua tim bermain imbang 2-2-. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Menurut Riko, motivasi tinggi saja tidak cukup. Timnya juga harus disertai dengan kerja keras karena Arema FC juga pastinya mengincar poin penuh untuk bangkit di Shopee Liga 1 2019.

"Ya saya tahu pemain Arema punya kualitas serta pengalaman dan punya tren positif saat bermain di kandang," ujarnya. "Saya kira tidak mudah karena pemain Arema bagus. Tapi kami punya motivasi dan siap kerja keras. Semoga berdampak bagi Persija besok," tutupnya.

 

Klasemen Shopee Liga 1 2019

Untuk klasemen lengkap Shopee Liga 1 2019, silakan klik di sini...

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pendaftaran CPNS di 9 Instansi Ini Ditutup Besok, Apa Saja?

Posted: 22 Nov 2019 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pendaftaran CPNS 2019 memasuki tahap akhir. Sejumlah instansi bahkan sudah menutup pendaftarannya, seperti Kementeian Pertahanan pada Rabu (21/11), meski kemudian pendaftaran diperpanjang.

Namun mulai besok, akan banyak instansi yang resmi menutup pendaftaran CPNS 2019. Setidaknya ada 9 instansi pemerintahan yang tak lagi melayani pendafarannya mulai besok, Minggu (24/11) pukul 23.59 WIB.

Bagi yang belum mensubmit data lebih baik segera melakukannya, sebab penutupan tiap Kementerian dan Lembaga (K/L) berbeda-beda.

Lalu apa saja 9 instansi yang pendaftaran CPNS nya bakal tutup besok? berikut daftarnya seperti dikutip Liputan6.com dari laman Setkab.go.id :

1. Badan Informasi Geospasial (BIG)

2. Badan Pengawas Tenaga Nuklir (Bapeten)

3. Kementerian Kelautan dan Perikanan

4. Kementerian Ketenagakerjaan

5. Kementerian Komunikasi dan Informatika

6. Kementerian Luar Negeri

7. Kementerian Perindustrian

8. Kementerian Sosial

9. Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI)

Yuk Intip Formasi CPNS 2019 Terfavorit dan Sepi Peminat di Sini

Banner Infografis Formasi Penerimaan CPNS 2019. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Hingga Kamis (21/11/2019) sore, Badan Kepegawaian Negara (BKN) mencatat jumlah pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 telah mencapai 4.107.598 orang. Para pelamar tersebut telah membuat akun dalam portal Sistem Seleksi CPNS Nasional (SSCN).

Namun dari jumlah tersebut, baru 2.307.823 pelamar CPNS 2019 yang mengisi formulir, dan hanya 1.319.931 pelamar menuntaskan langkah pendaftaran hingga tahap 'submit'.

Selain belum melengkapi berkas persyaratan dan dokumen, alasan lain yang membuat para pelamar CPNS 2019 belum menuntaskan langkah pendaftarannya adalah bingung menentukan instansi dan formasi.

Untuk membantu para pelamar CPNS 2019 tersebut, BKN melalui fan page Facebooknya, terus meng-update instansi dan formasi dengan pelamar terbanyak serta instansi dan formasi yang sepi pelamar.

Dikutip dari fan page Facebook BKN, berikut update tebaru CPNS 2019:

5 Instansi dengan Pelamar Terbanyak

1. Kementerian Hukum dan HAM : 256.586 orang

2. Kejaksaan Agung : 34.234 orang

3. Kementerian Agama : 26.765 orang

4. Pemerintah Prov. Jawa Timur : 15.908 orang

5. Pemerintah Prov. Jawa Tengah : 14.836 orang

5 Instansi Sepi Pelamar

3 Tes Kesehatan Wajib untuk CPNS (Liputan 6)

1. Pemerintah Kab. Labuhanbatu Selatan : 78 orang

2. Pemerintah Kab. Maluku Barat Daya : 75 orang

3. Setjen KOMNAS HAM : 51 orang

4. Badan Nasional Penanggulangan Terorisme : 35 orang

5. Badan Pembinaan Ideologi Pancasila : 14 orang

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kelewat Unik, Pria ini Buat CV dengan Tema Tidak Biasa

Posted: 22 Nov 2019 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Untuk melamar sebuah pekerjaan, biasanya kita akan mempersiapkan Curriculum Vitae (CV) terlebih dahulu sebagai tanda memenuhi persyaratan untuk bekerja atau memperkenalkan diri kita lewat dokumen tersebut. Untuk mendapatkan pekerjaan yang diinginkan, beberapa individu juga kerap kali membuat CV dengan cara yang unik dan tidak biasa.

Hal ini dilakukan oleh salah satu warganet pemilik akun Twitter @HIPradana. Dirinya mengunggah sebuah CV yang bertemakan kabar duka cita. Berkat keunikannya tersebut, warganet ramai-ramai memenuhi kolom komentar pada unggahannya 20 November 2019 lalu.

 

Banyak dari warganet yang memuji kreativitas pria tersebut, namun beberapa warganet juga mengaku bingung dan penasaran dengan reaksi Human Resource Development (HRD) yang melihat CV tersebut.

"Mas mau nanya deh, komentar HRD pas interview gimana?," tulis akun Twitter @oxaquarians.

Tak hanya banjir komentar, beberapa warganet lain juga turut membagikan CV mereka pada saat ingin melamar pekerjaan setelah lulus dari dunia pendidikan. Nyatanya, banyak dari warganet juga memiliki CV yang menarik hingga bertemakan seperti situs Wikipedia.

1. Viral

Cuitan yang diunggah pada 20 November 2019 itu pun mendadak viral di sosial media terutama di Twitter. Diketahui, foto yang diunggah tersebut sudah disukai sebanyak 30 ribu lebih pengguna Twitter dan sudah dibagikan sebanyak 17 ribu.

 

2. Komentar Nyeleneh Warganet

6 Desain Curriculum Vitae Ini Kelewat Kreatif, Enggak Kepikiran (sumber: Twitter.com/hipradana)

Unggahan foto cv tersebut pun mendapatkan banyak komentar nyeleneh warganet seperti,

"Mon map pas gua baca ini, dalem hati hati gw langsung ngucap innalillahi wainna ilaihi rojiun," tulis akun Twitter @badarawuhi__.

"Gak takut berpulang beneran mas?" tulis akun lainnya.

"Turunan kreatip dari ortunya, liat nama sodaranya Cuma beda t ama d," sahut akun lainnya.

 

Penulis: Natania Longdong

Universitas Esa Unggul

Saksikan Video Pilihan di Bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Irfan Bachdim Beli Rumah Luas di Bali, Intip 6 Kemegahannya

Posted: 22 Nov 2019 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Kebersamaan Irfan Bachdim dan istrinya, Jennifer Kurniawan, beberapa kali sempat menjadi perhatian publik. Pasangan pesepakbola dan model ini juga kerap menjadi inspirasi banyak pihak.

Kini, Irfan Bachdim dan Jennifer Kurniawan menetap di Bali bersama anak-anak mereka. Tentunya, keluarga harmonis ini memilih untuk tinggal di rumah sendiri.

Mengintip rumah Irfan Bachdim di Bali, ada banyak hal yang membuatnya tampak megah. Beberapa tampilannya pun sempat dipamerkan Irfan dan Jennifer melalui Instagram maupun video di kanal YouTube.

Sebelumnya, Irfan Bachdim dan Jennifer sempat mengungkapkan kekagumannya terhadap Bali. Tak heran keduanya menjadikan Pulau Dewata sebagai tempat tinggal. Seperti apa kemewahan rumahnya? Yuk ikuti tampilannya berikut ini.

Kolam Renang Luas

Rumah Irfan Bachdim dan Jennifer Kurniawan. (Sumber: Instagram @jenniferbachdim)

Mengintip Instagram @ibachdim terdapat sebuah potret yang memperlihatkan proses pembangunan rumahnya. Namun, dari situ saja sudah bisa diduga bahwa rumah Irfan sangatlah luas.

Selang beberapa lama kemudian, Jennifer pun memamerkan salah satu fasilitas di dalam rumahnya dan suami. Sebuah kolam renang yang terbilang luas pun tampak dalam sebuah unggahan foto.

Tempat Olahraga

Rumah Irfan Bachdim dan Jennifer Kurniawan. (Sumber: Instagram @jenniferbachdim)

Beranjak dari kolam renang, terdapat sebuah area luas di dalam rumah yang sering dimanfaatkan oleh Irfan dan Jennifer untuk berolahraga.

Biarpun bukan atlet, Jennifer ternyata juga memiliki hobi berolahraga seperti halnya sang suami.

Dapur

Rumah Irfan Bachdim dan Jennifer Kurniawan. (Sumber: Instagram @jenniferbachdim)

Melihat dapurnya, Irfan Bachdim memberi dominasi warna putih di sekitarnya. Membuatnya terlihat mewah.

Tampilan dapur rumah Irfan ini sempat dipamerkan oleh Jennifer.

Ruang Makan

Rumah Irfan Bachdim dan Jennifer Kurniawan. (Sumber: YouTube jennifer Bachdim)

Di sisi dapur, Irfan menempatkan sebuah meja makan. Jendela ruangan tersebut terdiri dari kaca bening yang membuatnya semakin megah.

Ruangan di Lantai Dua

Rumah Irfan Bachdim dan Jennifer Kurniawan. (Sumber: YouTube jennifer Bachdim)

Menuju ke lantai dua rumah Irfan Bachdim, terdapat anak tangga yang pijakannya berbahan dasar dari kayu.

Lantai dua rumah Irfan ini belum banyak dipenuhi perabotan. Namun, justru hal itu membuat ia dan keluarga bergerak leluasa. Warna putih terlihat masih mendominasi.

Banyak Pintu Kaca

Rumah Irfan Bachdim dan Jennifer Kurniawan. (Sumber: YouTube jennifer Bachdim)

Menelusuri dengan seksama, rumah Irfan dan Jennifer tampak memiliki banyak pintu kaca. Alhasil, pada siang hari rumah mereka pun terlihat sangat terang.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Tak Punya Gadget, Bocah Kerjakan PR di Gerai Samsung

Posted: 22 Nov 2019 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Seorang bocah mengerjakan tugas sekolahnya menggunakan perangkat display di gerai Samsung. Ini dilakukannya karena tak memiliki gadget dan juga internet.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ahok jadi Komisaris Utama Pertamina Mencuri Perhatian Dunia

Posted: 22 Nov 2019 08:58 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Basuki Tjahaja Purnama atau yang akrab disapa Ahok baru saja ditunjuk sebagai Komisaris Utama PT Pertamina (Persero). Penunjukan mantan Gubernur DKI Jakarta pada posisi ini diumumkan oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir.

Ahok akan didampingi Wakil Menteri BUMN Budi Gunadi Sadikin sebagai wakil komisaris utama.

"Insyaallah sudah putus dari Beliau, Pak Basuki akan jadi Komisaris Utama Pertamina...," kata Erick di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat 22 November 2019.

Penunjukan Ahok sebagai Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) ini tak hanya ramai dibicarakan di Tanah Air, tapi juga jadi topik hangat sejumlah media asing.

Media tetangga dari Singapura, straitstimes, mengangkat isu tersebut melalui artikel bertajuk "Indonesia's reform-minded former Jakarta governor Ahok set to return to public office".

"Mantan gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, yang dikenal sebagai Ahok, akan kembali ke kantor publik, lebih dari dua tahun setelah ia dihukum karena kasus penistaan agama," tulis straitstimes, dikutip Sabtu (23/11/2019).

Sementara itu, jaringan berita Eropa, euronews, dan dari Amerika, New York Times, memberitakannya dengan tulisan berjudul sama yakni "Convicted Christian politician to oversee Indonesia's Pertamina".

Radio France Internationale, biasanya disebut sebagai RFI, layanan radio publik Prancis yang mengudara di Paris dan di seluruh dunia, juga tak ketinggalan menyenggol topik hangat di ibu kota Jakarta. Melalui artikel "Jakarta ex-governor tapped for job at state energy firm Pertamina: reports".

Dari Inggris, situs keuangan thisismoney.co.uk, memuat isu tersebut dengan "Jakarta ex-governor tapped for job at state energy firm Pertamina: reports".

Melalui "Indonesia's Ahok bags top job at state energy giant Pertamina – is a return to politics next?", portal berita China SouthChinaMorningPost turut memberitakan Ahok ditunjuk jadi petinggi Pertamina (Persero).

"Mantan gubernur Jakarta Basuki Tjahaja Purnama, dikenal sebagai Ahok, telah ditunjuk sebagai presiden komisaris raksasa energi negara Indonesia PT Pertamina, memicu spekulasi kembalinya ke politik setelah hukuman penjaraa pada tahun 2017 karena penistaan agama," ulas SouthChinaMorningPost.

 

 

Sepak Terjang Karir Ahok

Gubenur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) usai mengikuti rapat terbatas di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (27/4/2016). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sebelum masuk ke BUMN, pria asal Belitung Timur itu tercatat pernah menjadi Wakil Gubernur dan Gubernur DKI Jakarta. Ia juga pernah terpilih sebagai anggota DPR periode 2009-2014.

Ahok pertama kali menginjakkan kaki di Ibu Kota ketika melanjutkan pendidikan di Sekolah Menengah Atas (SMA). Ia tercatat sebagai alumni Universitas Trisakti jurusan Teknik Geologi, Fakultas Teknologi Mineral dan berhasil mendapat gelar insinyur geologi (Sarjana Teknik Geologi) pada 1989.

Di tahun yang sama, Ahok pulang ke kampung halamannya dan mendirikan sebuah perusahaan bernama CV Panda yang bergerak dibidang kontraktor pertambangan PT Timah. Ia menjalani usaha ini selama dua tahun sampai ia menyadari hal ini tidak mampu mewujudkan visinya. Tujuannya terkendala modal dan tenaga manajemen profesional.

Alhasil, ia kembali ke Jakarta untuk melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi yaitu S2. Kali ini Ahok mengambil bidang manajemen keuangan di Sekolah Tinggi Manajemen Prasetiya Mulya Jakarta.

Jerih payahnya mengenyam pendidikan di sekolah tinggi tersebut tidak sia-sia. Ia mendapatkan gelar Master in Bussiness Administration (MBA). Gelar tersebut membantu Ahok mendapatkan pekerjaan di PT Simaksindo Primadaya Jakarta.

BACA JUGAAhok Komisaris Utama Pertamina, Erick Thohir: Harus Keluar dari PDIPPolri Sebut Ada Suporter Indonesia Luka Kena Benda Tajam di MalaysiaArsul Sani Sebut Jabatan Presiden 3 Periode Usulan dari Partai Nasdem

Ia berkecimpung di dunia usaha sampai merasakah pahit manisnya di bidang itu. Pada 2003 Ahok mulai masuk ke dunia politik. Ia mengawali karir politik di Partai Perhimpunan Indonesia Baru (PPIB).

Kala itu, PPIB dipimpin Dr. Sjahrir. Pada Agustus 2005, Ahok sempat menjadi Bupati Belitung Timur. Karir politiknya kian moncer ketika ia terpilih sebagai anggota DPR periode 2009-2014. Ketika itu, Ahok berseragam Partai Golkar.

Pada 2012, Ahok digaet Partai Gerindra untuk bersanding dengan Jokowi sebagai calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta.

Dalam perjalanan karir politiknya, pada 2016 Ahok sempat tersandung kasus penistaan agama. Ia dibui selama dua tahun. Kini, pada 22 November 2019, Ahok resmi ditunjuk menjadi Komisaris Utama PT Pertamina (Persero).

 

Pendamping Ahok di Pertamina (Persero)

Gubernur DKI Jakarta Basuki 'Ahok' Tjahaja Purnama ketika menunggu pemeriksaan di ruang tunggu KPK, Jakarta, Selasa (12/4). Ahok memenuhi panggilan KPK terkait pemberian keterangan soal perkara pembelian lahan RS Sumber Waras (Liputan6.com/Helmi Afandi)

Ahok akan didampingi Wakil Menteri BUMN Budi Gunadi Sadikin sebagai wakil komisaris utama.

"Insyaallah sudah putus dari Beliau, Pak Basuki akan jadi Komisaris Utama Pertamina. Akan didampingi Pak Wamen Budi Sadikin jadi wakil komisaris utama," kata Erick di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat 22 November 2019.

Sementara itu, Emma Sri Martini akan menjadi Direktur Keuangan Pertamina.

Emma sebelumnya adalah Dirut Telkomsel. Emma menggantikan Pahala N Marsury yang kini menjadi Dirut BTN. Sedangkan, mantan pimpinan KPK Chandra Hamzah menjadi Komisaris Utama BTN.

"Karena memang kan yang sebelumnya Pak Pahala, kan, ada tugas baru juga sebagai Dirut BTN dan Komut Pak Chandra Hamzah," jelas Erick soal jabatan Ahok dkk.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Obrolan Kocak saat Belum Gajian Ini Bikin Ketawa Miris

Posted: 22 Nov 2019 08:50 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Nggak bisa dipungkiri bahwa gajian merupakan momen yang ditunggu-tunggu banyak orang. Di mana setelah kurang lebih satu bulan bekerja, karyawan mendapatkan imbalan dan hasil atas kerja kerasnya yang setimpal. Tak ayal, gajian menjadi salah satu pelipur lara yang bikin hati bahagia.

Gaji biasanya didapatkan dalam rentang waktu yang berbeda-beda, ada yang tiap hari, tiap minggu, hingga tiap bulan. Namun kebanyakan perusahaan menggaji karyawannya setiap bulan. Perbulan mendapatkan gaji artinya harus menanti 30 hari dan itu bukanlah waktu yang cepat.

Biasanya sebelum gajian orang-orang yang tidak pandai mengatur keuangan akan terlihat pusing. Tak ayal banyak yang mencurahkan keluh kesah saat menunggu gajian di media sosial. Salah satunya ialah obrolan kocak netizen saat belum gajian yang bikin ngakak.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, 6 obrolan kocak saat belum gajian ini bikin ketawa miris, Sabtu (23/11/2019).

1. Enggak harus setetes juga dong.

Obrolan Kocak Saat Belum Gajian Ini Bikin Ketawa Miris (sumber:Twitter/@Danangset__)

2. Coba sini mana nomornya, biar tak laporin polisi ajalah.

Obrolan Kocak Saat Belum Gajian Ini Bikin Ketawa Miris (sumber:Twitter/@jek___)

3. Nasinya tolong dibanyakin ya bu, biar bisa buat malam sekalian.

Obrolan Kocak Saat Belum Gajian Ini Bikin Ketawa Miris (sumber:Twitter/@isnaekh)

4. Kalau nunggu kamu kerja di Pertamina, warung bapak ini udah keburu digusur dong.

Obrolan Kocak Saat Belum Gajian Ini Bikin Ketawa Miris (sumber:Twitter/@paduaras)

5. Bagi mereka yang enggak tahu, terkadang lengkuas itu udah seperti daging.

Obrolan Kocak Saat Belum Gajian Ini Bikin Ketawa Miris (sumber:Twitter/@diddekarisma)

6. Setannya ditinggal di sini aja ya bang.

Obrolan Kocak Saat Belum Gajian Ini Bikin Ketawa Miris (sumber:Twitter/@intplp)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Melihat Kesiapan Terkini Stadion Piala Dunia 2022 di Qatar

Posted: 22 Nov 2019 08:47 PM PST

Gambar yang dirilis pada 20 November 2019, Stadion Al-Rayyan yang menjadi venue Piala Dunia 2022 sedang dalam pembangunan di sekitar ibu kota Qatar, Doha. Piala Dunia 2022 Qatar rencananya akan dimulai pada 21 November hingga 18 Desember. (Qatar's Supreme Committee for Delivery and Legacy/AFP)

Gambar yang dirilis pada 20 November 2019, Stadion Al-Rayyan yang menjadi venue Piala Dunia 2022 sedang dalam pembangunan di sekitar ibu kota Qatar, Doha. Piala Dunia 2022 Qatar rencananya akan dimulai pada 21 November hingga 18 Desember. (Qatar's Supreme Committee for Delivery and Legacy/AFP)

Gambar yang dirilis pada 20 November 2019 memperlihatkan Stadion Al Bayt yang menjadi venue Piala Dunia 2022 sedang dalam pembangunan di utara kota Al Khor. Piala Dunia 2022 Qatar rencananya akan dimulai pada 21 November hingga 18 Desember. (Qatar's Supreme Committee for Delivery and Legacy/AFP)

Gambar yang dirilis pada 20 November 2019 memperlihatkan Stadion Al Bayt yang menjadi venue Piala Dunia 2022 sedang dalam pembangunan di utara kota Al Khor. Piala Dunia 2022 Qatar rencananya akan dimulai pada 21 November hingga 18 Desember. (Qatar's Supreme Committee for Delivery and Legacy/AFP)

Gambar yang dirilis pada 20 November 2019 memperlihatkan Stadion Al Bayt yang menjadi venue Piala Dunia 2022 sedang dalam pembangunan di utara kota Al Khor. Piala Dunia 2022 Qatar rencananya akan dimulai pada 21 November hingga 18 Desember. (Qatar's Supreme Committee for Delivery and Legacy/AFP)

Gambar yang dirilis pada 20 November 2019 memperlihatkan Stadion Al Bayt yang menjadi venue Piala Dunia 2022 sedang dalam pembangunan di utara kota Al Khor. Piala Dunia 2022 Qatar rencananya akan dimulai pada 21 November hingga 18 Desember. (Qatar's Supreme Committee for Delivery and Legacy/AFP)

Gambar yang dirilis pada 20 November 2019, Stadion Al-Rayyan yang menjadi venue Piala Dunia 2022 sedang dalam pembangunan di sekitar ibu kota Qatar, Doha. Piala Dunia 2022 Qatar rencananya akan dimulai pada 21 November hingga 18 Desember. (Qatar's Supreme Committee for Delivery and Legacy/AFP)

Gambar yang dirilis pada 20 November 2019, Stadion Al-Rayyan yang menjadi venue Piala Dunia 2022 sedang dalam pembangunan di sekitar ibu kota Qatar, Doha. Piala Dunia 2022 Qatar rencananya akan dimulai pada 21 November hingga 18 Desember. (Qatar's Supreme Committee for Delivery and Legacy/AFP)

Gambar yang dirilis pada 20 November 2019 memperlihatkan Stadion Al Bayt yang menjadi venue Piala Dunia 2022 sedang dalam pembangunan di utara kota Al Khor. Piala Dunia 2022 Qatar rencananya akan dimulai pada 21 November hingga 18 Desember. (Qatar's Supreme Committee for Delivery and Legacy/AFP)

Gambar yang dirilis pada 20 November 2019 memperlihatkan Stadion Al Bayt yang menjadi venue Piala Dunia 2022 sedang dalam pembangunan di utara kota Al Khor. Piala Dunia 2022 Qatar rencananya akan dimulai pada 21 November hingga 18 Desember. (Qatar's Supreme Committee for Delivery and Legacy/AFP)

Gambar yang dirilis pada 20 November 2019, Stadion Lusail yang menjadi venue Piala Dunia 2022 sedang dalam pembangunan di utara ibu kota Qatar, Doha. Piala Dunia 2022 Qatar rencananya akan dimulai pada 21 November hingga 18 Desember. (Qatar's Supreme Committee for Delivery and Legacy/AFP)

Gambar yang dirilis pada 20 November 2019, Stadion Lusail yang menjadi venue Piala Dunia 2022 sedang dalam pembangunan di utara ibu kota Qatar, Doha. Piala Dunia 2022 Qatar rencananya akan dimulai pada 21 November hingga 18 Desember. (Qatar's Supreme Committee for Delivery and Legacy/AFP)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

DPR Sarankan Ahok Patuhi Erick Tohir Soal Mundur dari PDIP

Posted: 22 Nov 2019 08:40 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Menteri BUMN Erick Thohir meminta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mundur dari PDI Perjuangan sebelum resmi menjadi Komisaris Utama (Komut) Pertamina.

Wakil Ketua Komisi VI Martin Manurung menyarankan Ahok agar mematuhi Erick.

"Kalau kebijakan menteri seperti itu, jajaran sebaiknya mengikuti. Ya mundur," kata Martin saat dikonfirmasi, Sabtu (23/11/2019).

Selain itu, Martin menyebut pemilihan Ahok oleh Erick adalah sepenuhnya kewenangan menteri BUMN itu. Ia menyebut pasti sudah ada banyak pertimbangan sebelum Ahok resmi ditunjuk menjadi Komut.

"Tak perlu bahas lagi soal penunjukkan, pasti sudah banyak pertimbangan matang kan," ujarnya.

Sebelumnya, Erick menegaskan Ahok harus keluar dari PDI Perjuangan.

"Iya dong, semua nama yang diajak bicara kita kasih tahu semua ini karena kenapa? Tentu independensi dari BUMN sangat dipentingkan," kata Erick Thohir di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (22/11/3019).

Harus Mundur dari Partai

Erick menyatakan bahwa semua komisaris dan direksi di perusahaan pelat merah itu harus mundur dari partai. Hal ini juga berlaku untuk Ahok, meski mantan Gubernur DKI Jakarta itu bukan pengurus PDIP.

"Pasti semua komisaris di BUMN, apalagi direksi harus mundur dari partai, itu sudah clear," jelasnya.

"Insyaallah orang-orang yang punya etikat baik pasti semua tahu risiko bagaimana mengabdi untuk negara," sambung Erick.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Prediksi West Ham United Vs Tottenham Hotspur: Tes Pertama Jose Mourinho

Posted: 22 Nov 2019 08:35 PM PST

London - Jose Mourinho akan memulai petualangan barunya di Premier League bersama Tottenham Hotspur akhir pekan ini. Tim yang dihadapi bukan lawan mudah, yakni sang rival, West Ham United, Sabtu (22/11/2019).

Jose Mourinho merupakan manajer anyar Spurs. Ia masuk menggantikan Mauricio Pochettino yang dipecat manajemen klub beberapa hari lalu.

Harapan besar berada di pundak Mourinho untuk membawa The Lilywhites memperbaiki posisi di klasemen. Akan tetapi, menghadapi West Ham bukan perkara mudah buat Spurs mau pun Mourinho.

Dari lima pertemuan terakhir, West Ham berhasil meraih dua kemenangan atas Spurs di semua kompetisi. Terakhir kali, klub berjuluk The Hammers itu bahkan menjadi tim pertama yang memberikan kekalahan buat Dele Alli cs. pasca renovasi White Hart Lane.

Rekor pertemuan Jose Mourinho versus West Ham juga tak bisa dibilang bagus. Saat masih menangani Manchester United, manajer asal Portugal itu dua kali gagal meraih kemenangan pada dua pertemuan terakhir, yakni satu imbang dan satu kalah.

Mourinho datang ke Spurs dengan membawa reputasi sebagai salah satu manajer tersukses di dunia berkat raihan 25 trofi termasuk tiga gelar Premier League dan dua trofi Liga Champions. Ia menjanjikan gairah nyata buat Tottenham.

"Saya tak bisa lebih bahagia dan menatap tantangan di sini. Apa yang bisa saya janjikan? Gairah, gairah yang nyata," ujar Jose Mourinho di laman resmi klub.

"Gairah untuk pekerjaan saya, tapi juga gairah untuk klub saya, saya selalu seperti itu sepanjang karier saya dan saya ingin mencoba, tentu, segalanya untuk membawa kebahagiaan bagi semua orang yang mencintai klub ini," tambahnya.

Performa Kedua Tim

Logo Premier League (Bola.com/Adreanus Titus)

Usai mengalahkan Manchester United dengan skor 2-0 pada akhir September silam, West Ham United tak pernah menang pada tujuh laga berikutnya dengan catatan lima kali kalah dan dua kali imbang.

  • (28/9/2019) Bournemouth 2-2 West Ham United (Premier League)
  • (5/10/2019) West Ham United 1-2 Crystal Palace (Premier League)
  • (19/10/2019) Everton 2-0 West Ham United (Premier League)
  • (2/11/2019) West Ham United 2-3 Newcastle United (Premier League)
  • (9/11/2019) Burnley 3-0 West Ham United (Premier League)

Sebaliknya, Totttenham Hotspur berhasil dua kali meraih kemenangan dari enam laga terakhir di semua kompetisi. Satu-satunya kekalahan didapat kala bersua Liverpool akhir bulan lalu.

  • (22/10/2019) Tottenham Hotspur 5-0 Red Star Belgrade (Liga Champions)
  • (27/10/2019) Liverpool 2-1 Tottenham Hotspur (Premier League)
  • (3/11/2019) Everton 1-1 Tottenham Hotspur (Premier League)
  • (6/11/2019) Red Star Belgrade 0-4 Tottenham Hotspur (Liga Champions)
  • (9/11/2019) Tottenham Hotspur 1-1 Sheffield United (Premier League)

Head-to-head

  • (25/10/2017) Tottenham Hotspur 2-3 West Ham United (Piala Liga)
  • (4/1/2018) Tottenham Hotspur 1-1 West Ham United (Premier League)
  • (20/10/2018) West Ham United 0-1 Tottenham Hotspur (Premier League)
  • (31/10/2018) West Ham United 1-3 Tottenham Hotspur (Piala Liga)
  • (27/4/2019) Tottenham Hotspur 0-1 West Ham United (Premier League)

Prakiraan Susunan Pemain dan Prediksi Skor

Penyerang anyar West Ham United, Sebastian Haller, tampil gemilang di 4 laga awal Liga Inggris musim ini (Foto: Premier League)

West Ham United (4-5-1): Roberto; Ryan Fredericks, Angelo Ogbonna, Issa Diop, Aaron Cresswell; Andriy Yarmolenko, Mark Noble, Declan Rice, Pablo Fornals, Felippe Anderson; Sebastien Haller

Manajer: Manuel Pellegrini

Tottenham Hotspur (4-2-3-1): Gazzaniga; Juan Foyth, Toby Alderweireld, Davinson Sanchez, Ben Davies; Eric Dier, Tanguy Ndombele; Moussa Sissoko, Christian Eriksen, Son Heung-min; Harry Kane

Manajer: Jose Mourinho

Prediksi Bola.com

West Ham United 45-55 Tottenham Hotspur

Disadur Bola.com (Gregah Nurikhsani/Benediktus Gerendo P., published 23/11/2019)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Emma Sri Martini Jabat Dirkeu Pertamina, Siapa Dirut Telkomsel?

Posted: 22 Nov 2019 08:34 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Telkomsel masih menunggu informasi resmi dari pemegang saham terkait penunjukan Direktur Utama Emma Sri Martini menjadi Direktur Keuangan Pertamina.

Informasi tersebut disampaikan oleh VP Corporate Communications Telkomsel Denny Abidin dalam keterangan resmi kepada media, Sabtu (23/11/2019).

"Kami akan sampaikan jika ada perkembangan lebih lanjut," kata Denny.

Sebelumnya, Menteri BUMN Erick Thohir menunjuk Direktur Utama Telkomsel Emma Sri Martini menjadi Direktur Keuangan Pertamina.

Emma menggantikan Pahala N Marsury yang kini menjadi Dirut PT Bank Tabungan Negara (BTN).

"Karena memang kan yang sebelumnya Pak Pahala, kan, ada tugas baru juga sebagai Dirut BTN dan Komut Pak Chandra Hamzah," jelas Erick Tohir di Istana, Jumat (22/11/2019).

Dia turut mengumumkan, mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok akan menjadi Komisaris Utama PT Pertamina (persero).

Ahok didampingi Wakil Menteri BUMN Budi Gunadi Sadikin sebagai wakil komisaris utama.

"Insyaallah sudah putus dari Beliau, Pak Basuki akan jadi Komisaris Utama Pertamina. Akan didampingi Pak Wamen Budi Sadikin jadi wakil komisaris utama," jelas dia.

Tentang Emma Sri Martini

RUPST menunjuk Emma Sri Martini sebagai Direktur Utama Telkomsel. Liputan6.com/Ilyas Istianur P

Sebelumnya pada akhir Mei lalu, Emma Sri Martini ditunjuk menjadi Direktur Utama Telkomsel menggantikan Ririek Adriansyah.

Ririek merupakan Direktur Utama Telkomsel yang terpilih menjadi Direktur Utama Telkom Indonesia melalui keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Telkom, Jumat 24 Mei 2019.

Penunjukan Emma juga melalui hasil keputusan RUPST dari pemegang saham Telkomsel.

Siapakah sosok Emma? Berdasarkan penelusuran Tekno Liputan6.com dari Bloomberg, Rabu (29/5/2019), Emma merupakan mantan Direktur Utama PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI).

SMI sendiri merupakan perusahaan BUMN yang bergerak di bidang pembiayaan infrastruktur.

Kariernya sebagai Dirut di PT SMI dimulai sejak 23 Februari 2009. Tugasnya di SMI adalah mengawasi keseluruhan operasi PT SMI, termasuk pengembangan strategi jangka panjang.

Karier Emma Sri Martini

Dirut Telkomsel Emma Sri Martini memberi sambutan dalam rangkaian program The NextDev Talent Scouting Telkomsel 2019 di Medan, Kamis, (8/8/2019). Program tersebut meruapakan pencarian early stage digital startup berdampak sosial di Indonesia yang memasuki tahun kelima. (Liputan6.com/HO/Ady)

Sebelumnya, Emma pernah menjabat sebagai Direktur Keuangan dan Dukungan di PT Perusahaan Pengelola Aset, sejak 2004.

Emma juga pernah menjabat sebagai Komisioner PT Trans Pacific Petrochemical Indotama dari 2004-2009. Sebelumnya pada 2002-2004, Emma berkarier sebagai Senior Vice President di Indonesian Bank Restructuring Agency (IBRA).

Emma pun sempat lama berkarier di PT Kustodian Depositori Efek Indonesia sejak 1993 hingga 1998.

Ia sebelumnya mengeyam pendidikan di Institut Teknologi Bandung (ITB) jurusan Teknik Informatika angkatan 1988.

Kemudian, ia memperoleh gelar master di Harvard Kennedy School Executive Education pada 2011 dengan konsentrasi pada bidang Infrastruktur dan Ekonomi Pasar.

Telkomsel melalui Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) telah menentukan direktur utama barunya.

Adapun menurut hasil RUPST yang digelar pada Rabu (29/5/2019) yang bertempat di kantor pusat Telkomsel Smart Office (TSO) Jakarta, menunjuk Emma Sri Martini menjadi Direktur Utama Telkomsel menggantikan Ririek Adriansyah.

(Tin/Why)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

3 Berkas Perkara Kasus Vina Garut Masuk Meja Hijau

Posted: 22 Nov 2019 08:34 PM PST

Liputan6.com, Garut - Setelah hampir dua bulan hilang dari pemberitaan, kasus video syur 3 in 1 Vina Garut, di Garut, Jawa Barat, yang menghebohkan jagat dunia maya beberapa waktu lalu kembali mengemuka.

Pengadilan Negeri (PN) Garut, segera menggelar persidangan untuk memproses hukum perkara tersebut dalam waktu dekat.

Juru Bicara Pengadilan Negeri Garut Endratno Rajamai mengatakan, lembaganya telah menerima tiga berkas perkara dalam kasus video Vina Garut tersebut.

"Sekarang tinggal menyusun jadwal persidangannya saja," ujar dia, Sabtu (23/11/2019).

Sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) acara persidangan Pengadilan, lembaganya segera menyusun jadwal, termasuk penentuan majelis hakim yang akan memimpin jalannya sidang kasus Vina Garut.

"Kalau hari ini ditetapkan, satu minggu kemudian akan mulai persidangannya," ujar dia menerangkan.

Kemudian, untuk menyebarkan informasi kepada masyarakat, lembaganya segera memasukan perkara itu dalam sistem informasi pengadilan negeri.

"Ini kan perkara splitching, jadi dipastikan akan ditangani satu majelis hakim," kata dia.

Ihwal persidangan dilakukan secara terbuka atau tertutup, tergantung pasal yang dikenakan dalam berkas yang dilimpahkan pihak kejaksaan.

"Kalau yang dibahas UU ITE bisa terbuka, tetapi kalau kesusilaan ya tertutup," ujarnya.

Bahkan, Raja mengakui tidak menutup kemungkinan memutar video Vina Garut di muka persidangan. "Ya tentu harus tertutup persidangannya," ujarnya.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tous Les Jours dan Polemik Larangan Ucapan Natal

Posted: 22 Nov 2019 08:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Nama bakery cafe Tous Les Jours belakangan tengah jadi magnet. Bukan tanpa sebab, lampu sorot atensi ini tertuju, lantaran terdapat deretan peraturan di salah satu gerai Tous Les Jours di bilangan Jakarta Selatan yang tuai kontroversi.

Aturan yang sempat viral di media sosial tersebut berbunyi, pihak store tidak boleh menulis ucapan di atas kue yang bertentangan dengan syariah Islam, seperti hari besar agama lain, termasuk Natal dan Imlek.

Juga, perayaan disebut tidak sesuai syariah Islam, yaitu Valentine dan Halloween. "Store diperbolehkan menulis di atas cake; 1. Ucapan untuk selamat hari jadi. Misal, pernikahan, promosi jabatan, dan seterusnya. Lalu, perkataan tidak bertentangan dengan syariah Islam. Misal, I love you, you're the best," begitulah bunyi aturan tersebut.

Tak butuh waktu lama bagi unggahan tersebut viral dan membuat warganet berbondong-bondong meninggalkan komentar. Sebagian besarnya menuangkan kekecewaan atas aturan yang disebut ditempel di area outlet tersebut.

Pada sebuah video berbeda di media sosial, ada beberapa orang yang langsung melayangkan protes ke salah satu gerai Tous Les Jours. "Kita juga Islam, kita tahu diri. Kalau ada yang mau kayak begitu, suruh balik ke Arab sana," tutur salah seorang perempuan di depan kasir Tous Les Jours.

Perempuan lain, masih di video yang sama, menegaskan, tindakan tersebut tak boleh dilakukan di Indonesia. "Indonesia itu Bhineka Tunggal Ika," tuturnya. Ia meminta pekerja untuk menyampaikan perihal tersebut pada manajemen.

Ditambah, ia mengatakan bakal menutut orang bertanggung jawab agar mendapat perlakukan tegas. Salah satu yang disebut adalah pemecatan.

Konfirmasi Pihak Tous Les Jours

Gerai bakery cafe TOUS les JOURS. (dok. Instagram @touslesjoursid/https://www.instagram.com/p/BuTOatenyeE/)

Di tengah kontroversi publik lewat sebuah unggahan di akun Instagram-nya, pihak Tous Les Jours memberi pernyataan resmi. Di poin pertama, mereka menegaskan, aturan yang tengah ramai dibicarakan bukan peraturan resmi dari pihak manajemen.

Kemudian, disambung dengan selama menjalani usaha di Indonesia, Tous Les Jours mengedepankan toleransi. Sebagai penutup, pihak menajemen juga memnta maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan karena kasus disebut miskomunikasi tersebut.

Sekarang, pihak manajemen mengatakan, tim internal tengah melakukan investigasi terkait insiden tersebut.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Perumnas Tawarkan 25 Proyek Properti dengan Harga Terjangkau, Minat?

Posted: 22 Nov 2019 08:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Perum Perumnas (Perumnas) ikut ambil bagian dalam Indonesia Properti Expo (IPEX) yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center pada 16–26 Nopember 2019.

GM Marketing Perumnas Ari Kartika mengatakan keikutsertaan Perumnas di IPEX 2019, selain sebagai program reguler tahunan, juga merupakan respon Perumnas terhadap antusiasme masyarakat yang meningkat pada kuartal keempat ini, dalam mencari hunian ideal yang akan dibeli.

"Perumnas berharap masyarakat akan memperoleh kemudahan, dalam memperoleh informasi dan membandingkan berbagai produk hunian Perumnas yang dipamerkan di IPEX 2019," ujar dia dalam keterangan tertulis di Jakarta, Sabtu (23/11/2019).

Pada IPEX 2019 ini, Perumnas memperkenalkan proyek-proyek hunian yang dibangun Perumnas berupa rumah tapak (landed hause) dan apartemen (highrise) di berbagai wilayah yang tersebar di Indonesia.

Bekerjasama dengan Bank BTN, Perumnas yang membidik segmen market generasi milenal, menawarkan hunian di lokasi strategis dengan harga terjangkau, dan penawaran khusus berupa bunga Kredit Kepemilikan Rumah / Kredit Kepemilikan Apartemen yang kompetitif.

Perumnas hadir di IPEX 2019 sebagai satu-satunya pengembang BUMN yang memiliki hunian O Km (nol kilometer) dari stasiun, bekerjasama dengan PT Kereta Api Indonesia (PTKAI) membangun tiga apartemen berkonsep terintegrasi dengan transportasi massal. yang lokasi apartemennya terbilang premium, menempel dengan stasiun kereta komuter, di Jakarta, Depok dan BSD Serpong.

Para penghuni apartemen Perumnas tersebut dapat pulang-pergi ke kantor, bebas macet, dengan jarak tempuh antara 45-60 menit menuju tengah kota, di kawasan Sudirman Thamrin.

"Perumnas menjawab kebutuhan generasi mileneal, terutama yang bekerja di kota metropolitan Jakarta yang padat, dengan menghadirkan apartemen-apartemen terintegrasi transportasi massal. Kalangan muda kelak dapat memanfaatkan moda transportasii umum kereta yang terintegrasi dengan hunian idaman, tidak perlu repot memarkir atau mengeluarkan kendaraan dari garasi, tidak perlu menunggu ojek online yang terkadang lama datangnya," jelas dia.

Apartemen- apartemen teringrasi transportasi massal yang dibangun Perumnas tersebut, patut dipertimbangkan, karena selain lokasi yang premium dan strategis, apartemen-partemen tersebut juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas, seperti amphitheatre, kids area, wall climbing, dan area komersial, yang akan dilengkapi dengan kehadiran tenant-tenant besar seperti convenience store ternama, kedai kopi terkenal, dan lain sebagainya.

 

Proyek Properti yang Ditawarkan

Perum Perumnas.

Kehadiran Perumnas di IPEX 2019 kali ini, sekaligus sebagai respon Perumnas untuk menjawab terjadinya kesenjangan antara kebutuhan masyarakat Indonesia dan jumlah rumah terbangun yang masih menjadi fenomena hingga saat ini. Masyarakat yang berkunjung ke booth Perumnas di IPEX 2019 dapat melihat-lihat dan memilih langsung 25 proyek hunian dari sekitar 150 an proyek hunian yang dibangun Perumnas di seluruh Indonesia.

"Proyek-proyek highrise dan landed yang ditawarkan Perumnas berjumlah 3,000 an unit di acara ini merupakan produk properti unggulan di wilayahnya masing-masing", imbuh Ari Kartika.

Proyek-proyek hunian tersebut adalah adalah Mahata Margonda yang nempel dengan stasiun Pondok Cina Depok, Mahata Tanjung Barat yang nempel dengan stasiun Tanjung Barat; Mahata Serpong yang nempel dengan stasiun Rawa Buntu, Perumnas Parayasa hunian hijau di Barat Serpong dekat dengan stasiun Parung Panjang, Sentraland Cengkareng yang sangat strategis karena diapit dua akses tol yaitu tol JLB (Cikampek-JORR-Tangerang-Bandara) dan tol Prof. Sedyatmo (Bandara-Grogol-Pluit) dan terintegrasi langsung dengan feeder Busway.

Kemudian, Alonia Kemayoran dekat dengan pusat pameran dan event Jakarta Fair Kemayoran, dekat dengan taman hiburan Ancol dan pusat kuliner Jakarta Utara, Perumnas Dramaga terletak di Bogor Barat hanya 30 menit ke stasiun Bogor dan dekat ke kampus IPB Dramaga Bogor, Grand Sentraland Karawang highrise siap huni terletak di Karawang Barat dan dekat dengan Karawang International Industrial City, Antaloca di Antapani Bandung berlokasi di sebelah terminal Antapani .

Selain itu, dalam pameran Perumnas IPEX 2019 ini, masyarakat juga dapat memperoleh informasi proyek-proyek hunian Perumnas lainnya, seperti Green Nongsa City di Batam, Sentraland Medan di Medan, Pesawaran Residence dan Bukit Kemiling Permai di Lampung, Royal Campaka di Purwakarta, Pasadana di Bandung Timur, Grand Cilegon Residence di Cilegon, Klipang Green 2, Bumi Pucang Gading 2 , dan Bukit Beringin Lestari di Semarang,

Selanjutnya, Sentraland Surabaya, Mojokerto Citra Surodinawan di Mojokerto, Kraton Harmoni di Pasuruan, La Resort Labu Api Mataram di Mataram, Bumi Tamalanrea Permai dan Perumahan Antangsari di Makassar, Taman Mapanget Raya di Manado; Bumi Lompoe Indah di Pare-Pare, Perumnas Haluoleo di Kendari; dan Perumnas Lala di Pulau Buru.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Live Streaming Indosiar PSM Makassar Vs Bali United di Vidio

Posted: 22 Nov 2019 08:30 PM PST

Liputan6.com, Makassar - Duel akbar akan tersaji di stadion Mattoangin, Makassar saat tuan rumah, PSM menjamu pemuncak klasemen Shopee Liga 1, Bali United, Sabtu (23/11/2019) WIB. PSM dalam motivasi tinggi untuk meladeni tamunya kali ini. 

Ya, Juku Eja baru saja mengamuk dengan melibas Persipura Jayapura 4-0 di laga sebelumnya. Pasukan Darije Kalezic pastinya ingin memperpanjang catatan positif tersebut.

"Seluruh elemen tim sudah sepakat berjuang keras meraih kemenangan untuk membahagiakan suporter," tegas Darije kepada Bola.com

Namun demikian, Bali United datang ke Makassar bukan untuk pasrah. Apalagi, tim asuhan Stefano Teco itu sedang mengalami tren buruk.

Di empat laga terakhir di Shopee Liga 1 2019, Bali United absen meraih kemenangan (3 imbang, 1 kalah). Serdadu Tridatu pastinya ingin mengakhiri catatan itu dengan menaklukkan PSM.

Live streaming Shopee Liga 1 2019 PSM Makassar vs Bali United dimulai pukul 18.30 WIB di Indosiar. Dapatkan link live streaming di halaman berikutnya.

 

Link Live Streaming

Untuk live streaming PSM Makassar vs Bali United, silakan klik di sini...

Prediksi Susunan Pemain

PSM Makassar (4-3-3): Rivki Mokodompit (kiper); Beny Wahyudi, Hasim Kipuw, Raphael Maitimo, Taufik Hidayat (belakang); Rizky Pellu, M. Arfan, Rasyid Bakri (tengah); Rizky Eka Pratama, Amido Balde, Ezra Walian (depan).

Pelatih: Darije Kalezic

Bali United (4-3-3): Wawan Hendrawan (kiper); Andhika Wijaya, Gunawan Dwi Cahyo , Willian Pacheco, Ricky Fajrin (belakang); Brwa Nouri, Paulo Sergio, Fadil Sausu (tengah); Fahmi Al Ayyubi, Melvin Platje, Yabes Roni (depan).

Pelatih: Teco Cugurra Teco

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polisi Temukan Ladang Ganja Seluas 7 Hektar di Pegunungan Tor Sihite, Mandailing Natal

Posted: 22 Nov 2019 08:26 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Direktorat IV Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri mengungkap kasus penemuan ladang ganja di Pegunungan Tor Sihite Desa Hutatua Pardomuan, Kecamatan Panyabungan Timur, Kabupaten Mandailing Natal. Penemuan itu dilakukan pada Kamis, 21 November 2019 kemarin.

Dir Tipid Narkoba Bareskrim Polri Brigjen Eko Daniyanto mengatakan, penemuan ladang ganja itu berdasarkan adanya informasi dari masyarakat. Lalu, personil Sat Narkoba Polres Madina dibawah pimpinan Akp Muhammad Rusli berangkat ke lokasi pada Selasa (12/11/2019).

"Selanjutnya personil Sat Narkoba Polres Madina melakukan penyelidikan atas informasi yang diterima dari masyarakat dan berhasil menemukan ladang ganja seluas 7 hektar," kata Eko dalam ketarangan tertulis, Jakarta, Sabtu (23/11/2019).

Kemudian, tim Dit Narkoba Mabes Polri dan Dit Narkoba Polda Sumut Serta BKO Brimob dan personel Polres Madina melakukan pemusnahan ladang ganja tersebut pada Kamis, 21 November 2019.

"Kemudian melakukan pemusnahan ladang ganja sebanyak 7 hektar yang terdiri dari 5 lokasi dengan cara membakar di lokasi," ujarnya.

 

420.000 Batang Pohon Ganja

Total batang pohon ganja keseluruhan yang dimusnahkan dari ladang ganja sebanyak 420.000 batang pohon ganja dengan jumlah uang mencapai Rp 52,5 miliar.

"Untuk tersangka masih dalam proses lidik (penyelidikan)," tutupnya.

Reporter: Nur Habibie

Sumber: Merdeka

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Besaran Gaji 7 Milenial, Staf Khusus Jokowi

Posted: 22 Nov 2019 08:21 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Sebanyak 7 milenial dipilih jadi staf khusus Jokowi. Gaji staf khusus presiden diatur dalam Perpres No.144 Th.2015.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Status Nyeleneh di Media Sosial Ini Bikin Mikir Keras, Benar Adanya

Posted: 22 Nov 2019 08:20 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Di zaman modern saat ini rasanya kehadiran media sosial sudah menjadi kebutuhan yang tidak dapat dilepaskan dari aktivitas sehari-hari. Bahkan sebagian sudah menganggap media sosial sebagai kebutuhan primer layaknya makan dan minum.

Terkadang bila sedang bermain media sosial, kamu mungkin saja akan menemui postingan dari seseorang yang bisa dianggap unik dan kocak. Mulai dari postingan narsis hingga kata-kata yang siap membuat perut terkocok karena lucu.

Salah satu hal yang sering kita temui di media sosial ialah orang-orang yang membuat status nyeleneh. Mulai dari status sindiran, kata-kata bijak hingga berkomentar tentang kehidupan. Namun, terkadang status nyeleneh netizen di media sosial itu benar adanya dan sering membuat tertegun.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, 6 status nyeleneh di media sosial ini bikin mikir keras dan benar adanya, Sabtu (23/11/2019).

1. Kalau mau hemat, mending simpan aja uangnya.

Status Nyeleneh di Media Sosial Ini Bikin Mikir Keras, Benar Adanya (sumber:Instagram/@meme.wkwk)

2. Bahagia di luar, menangis di dalam.

Status Nyeleneh di Media Sosial Ini Bikin Mikir Keras, Benar Adanya (sumber:Instagram/@meme.wkwk)

3. Pilihannya sama-sama berat nih.

Status Nyeleneh di Media Sosial Ini Bikin Mikir Keras, Benar Adanya (sumber:Instagram/@meme.wkwk)

4. Banyak banget yang sibuk ngitungin kayak gini nih.

Status Nyeleneh di Media Sosial Ini Bikin Mikir Keras, Benar Adanya (sumber:Instagram/@meme.wkwk)

5. Ganti aja lirik lagunya jadi harta yang paling berharga adalah keluarga dan biaya duit transfer.

Status Nyeleneh di Media Sosial Ini Bikin Mikir Keras, Benar Adanya (sumber:Instagram/@meme.wkwk)

6. Iya, benar juga dong trus kenapa masih aja kerja?

Status Nyeleneh di Media Sosial Ini Bikin Mikir Keras, Benar Adanya (sumber:Instagram/@meme.wkwk)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

SEA Games 2019 Segera Bergulir, Stadion Rizal Memorial Masih dalam Perbaikan

Posted: 22 Nov 2019 08:20 PM PST

Manila - Stadion Rizal Memorial yang akan menjadi venue pertandingan sepak bola SEA Games 2019, masih dalam tahap renovasi. Padahal, stadion kebanggaan masyarakat Filipina itu akan digunakan untuk laga pembuka dalam hitungan hari.

Bola.com melihat proses renovasi pada Jumat (22/11/2019). Pekerja masih melakukan pemasangan bangku penonton untuk sektor VIP dan VVIP. Selain itu, petugas juga masih sibuk dengan pemasangan bangku cadangan pemain.

Pemugaran juga terjadi di tribun penonton tanpa tempat duduk. Petugas sibuk mengecat pembatas tempat duduk cor-coran tersebut.

Sementara itu, kualitas rumput sintesis yang ada cukup bagus untuk laga sepak bola di SEA Games 2019. Hal ini sekaligus menjawab kekhawatiran tim peserta akan rumput yang ada di stadion berkapasitas 12.873 orang tersebut.

Tak hanya lapangan sepak bola, beberapa venue SEA Games 2019 yang terletak di Rizal Memorial Sports Complex juga masih dalam tahap pengerjaan. Contohnya adalah Ninoy Aquino Stadium yang akan menjadi venue taekwondo dan angkat berat, kemudian juga Rizal Memorial Coliseum yang bakal menjadi venue pertandingan senam.

Perkiraan 75 Persen

Pekerja memasang bench pemain Stadion Rizal Memorial, Manila, H-3 menjelang SEA Games 2019. (Bola.com/Muhammad Iqbal Ichsan)

Pengerjaan proses renovasi dua venue tersebut diperkirakan baru menyentuh angka 75 persen. Para petugas terlihat masih mengelas beberapa sudut venue dan memperbaiki tempat duduk di tribune lapangan.

Panitia Penyelenggara SEA Games 2019 (Phisgoc) kini harus berburu dengan waktu dalam proses renovasi itu. Apalagi, pertandingan sepak bola akan digelar lebih dulu di Stadion Rizal Memorial pada 25 November 2019.

Disadur dari Bola.com (Zulfirdaus Harahap/Wiwig Prayugi, published 23/11/2019)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dominasi Gelar Juara, UNY Makin Siap Ikuti LIMA Futsal Nationals

Posted: 22 Nov 2019 08:15 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Tim futsal putra dan putri Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) mendominasi gelar juara LIMA Futsal: Kaskus Central Java and Special Region of Yogyakarta (CJYC) Conference Season 7. Diawali oleh kemenangan sektor putri atas Universitas Gajah Mada (UGM) dengan skor 5-1, yang kemudian disempurnakan oleh tim putra mereka dengan menekuk juara musim lalu, Universitas Tunas Pembangunan (UTP) dengan skor 4-0 di GOR Manunggal Jati, Selasa (19/11/2019).

Sukses ganda ini merupakan ulangan atas capaian sama yang berhasil direngkuh pada LIMA Futsal CJYC Season 5, dimana putra dan putri tim yang tadinya bernama IKIP Yogjakarta ini juga sama-sama menjadi juara.

UNY membuka keunggulan lewat gol bunuh diri kapten UTP, Ryan Adinata, pada menit kedua. Hingga waktu babak pertama tersisa kurang dari satu menit, UNY mencetak gol pertamanya lewat Fajar Adi Pratama. Ia berhasil menceploskan bola ke gawang lawan setelah menerima umpan panjang dari Anton Cahyo Nugroho. Gol kedua Fajar selama kompetisi LIMA Futsal: Kaskus Central Java and Special Region of Yogyakarta Conference Season 7 ini menjadi gol terakhir yang tercetak pada babak pertama.

UNY menambah gol lagi pada babak kedua. Keapikan Itmam Fuadi dalam menggiring bola dari daerah pertahanannya ke depan gawang lawan sebelum menaklukkan kiper UTS, membuat UNY unggul dengan skor 3-0 pada menit ke-28.

UNY memantapkan kemenangan mereka lewat gol terakhir yang diciptakan Fany Dwi Sasongko. Mahasiswa angkatan 2016 itu mampu mengeksekusi umpan dari Anton dengan baik. Gol pada menit ke-37 tersebut juga menjadi gol terakhir yang tercipta pada babak ini.

Tim putra UNY mengikuti jejak tim putri mereka yang beberapa saat sebelumnya juga memastikan gelar LIMA Futsal: Kaskus Central Java and Special Region of Yogyakarta Conference Season 7. Keberhasilan menyandingkan gelar putra dan putri mengulangi pencapaian dua musim silam.

 

Jadi Penantian

Aksi para pemain UNY saat menghadapi UTP di Final LIMA Futsal Yogyakarta (dok: LIMA)

Pelatih UNY, Hajarul Susanto Walid Jaba, mengungkapkan kegembiraannya bisa kembali mengawinkan gelar. Mereka terakhir kali menyandingkan gelar di LIMA Futsal: Kaskus Central Java and Special Region of Yogyakarta Conference Season 5.

"Pertandingan tadi cukup menarik. Kami juga senang bisa mengawinkan gelar lagi karena ini merupakan penantian kami. Kami akan memaksimalkan waktu yang ada dengan beberapa kali latihan untuk persiapan ke Nationals. Semoga kami bisa mendapat hasil yang baik lagi dan mendapat lebih banyak dukungan dari kampus sehingga akan semakin termotivasi lagi. Kemenangan ini juga untuk kampus kami dan para suporter yang sudah mendukung kami," ujarnya seperti rilis yang diterima media.

Meski kalah, manajer UTP, Rendra Agung Prabowo tetap mensyukuri keberhasilan timnya bisa menembus LIMA Futsal Nationals.

"Alhamdulillah, kami tetap bersyukur masih bisa diberi kesempatan untuk masuk ke babak final. Kami akan membenahi mental dan fisik anak-anak sebelum bertanding nanti. Untuk di Nationals, kami ingin menjadi yang terbaik. Pihak kampus juga sangat mendukung kami dalam ajang LIMA ini karena kompetisi ini memang menjadi sarana untuk mahasiswa menunjukkan kemampuannya. Oleh karena itu, kemenangan ini kami persembahkan untuk kampus dan masing-masing pemain yang sudah berjuang," katanya.

Tiga peringkat teratas putra, yaitu UNY, UTP, dan Universitas Diponegoro (Undip), serta tim putri UNY, akan menjadi wakil LIMA Futsal: Kaskus Central Java and Special Region of Yogyakarta Conference Season 7 yang melaju ke LIMA Futsal Nationals Season 7. Sementara sektor putri akan diwakili oleh UNY pada LIMA Futsal Nationals Season 7 akan berlangsung di Sport Center UIN Maulana Malik Ibrahim, Malang, pada 27 November-6 Desember mendatang.

Video

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Praktik Bisnis Berkelanjutan bank bjb Raih Predikat 'Gold Rank' Dari ASRRAT

Posted: 22 Nov 2019 08:15 PM PST

Liputan6.com, Jakarta PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat & Banten, Tbk. (bank bjb) berhasil melampaui pencapaian perusahaan atas Laporan Berkelanjutan (Sustainability Report) perseroan. Dengan pencapaian bank bjb meraih penghargaan Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2019 dengan predikat Gold Rank dengan predikat sebelumnya Bronze Rank. 

Penghargaan ini diterima oleh Direktur Operasional bank bjb Tedi Setiawan yang diserahkan bersamaan dengan digelarnya The 4th Sustainability Practitioner Conference di The Westin Resort Nusa Dua, Bali, Sabtu (23/11). Penghargaan ini diselenggarakan oleh National Center for Sustainability Reporting (NCSR) dan Institute of Certified Sustainability Practitioners (ICSP).

Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi mengatakan bahwa pencapaian ini adalah bentuk komitmen nyata dukungan perseroan terhadap praktik keuangan yang berkelanjutan. Laporan keberlanjutan itu dibuat guna senantiasa meningkatkan transparansi dan kepedulian terhadap lingkungan. Laporan berkelanjutan yang diterbitkan juga sebangun dengan napas transparansi perseroan kepada publik.

"Sebagai perusahaan publik, sudah sepantasnya kami menjalankan berbagai langkah usaha sesuai dengan tuntutan dan tuntunan kepatutan publik. Praktik usaha bank bjb senantiasa memperhatikan faktor keberlanjutan sebagai pertimbangan utama dalam mengambil keputusan sebagaimana yang tertuang dalam spirit Good Corporate Governance (GCG) sebagai pilar. Kami meyakini, bisnis yang baik tak sekadar berorientasi pada profit semata. Lebih dari itu bisnis yang baik adalah bisnis yang memperhatikan keberlanjutan serta ramah bagi dunia dan manusia,' ujar Yuddy.

Laporan Keberlanjutan 2018 bank bjb bertema Bersama Bergerak Menuju Keuangan Berkelanjutan mencakup kinerja keberlanjutan usaha perseroan di bidang industri keuangan nasional sekaligus upaya-upaya perseroan dalam mendukung praktik keuangan berkelanjutan, termasuk mencegah akses permodalan bagi kegiatan usaha yang menggunakan sumber daya berlebihan dan berpotensi merusak lingkungan, mendukung berbagai program lingkungan serta membuka akses keuangan inklusif dengan tujuan akhir menciptakan kesejahteraan sosial yang penting bagi keberlanjutan kehidupan manusia.

ASRRAT 2019 diikuti perusahaan dari dalam dan luar negeri, antara lain dari Indonesia, Singapura, Malaysia, Filipina dan Bangladesh. Kriteria penilaian yang digunakan dalam ASRRAT 2019 mengacu kepada GRI-G4 Sustainability Reporting Guidelines. Laporan berkelanjutan tersebut memuat kinerja perusahaan dalam tiga aspek yakni ekonomi, lingkungan dan sosial. Kinerja perseroan di ketiga aspek yang menunjang keberlanjutan itu dinilai memuaskan.

 

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Demi Gelar Konser Ramah Lingkungan, Coldplay Tunda Tur Dunia

Posted: 22 Nov 2019 08:02 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Penggemar berat Coldplay dan vokalisnya Chris Martin yang ingin menonton konser band asal Inggris itu kini harus menunggu beberapa waktu.

Chris Martin dalam wawancara dengan BBC mengatakan grup band ini tidak akan melakukan tur untuk album terbaru mereka Everyday Life, sampai mereka bisa menemukan cara melakukan tur yang tidak berdampak buruk terhadap lingkungan.

"Kami akan menghabiskan waktu setahun dua tahun ke depan untuk merancang tur yang berkesinambungan, dan juga bermanafaat dari sisi lingkungan," kata Martin seperti dikutip dari ABC.net.au, Sabtu (23/11/2019).

Martin mengatakan selain tur memberikan manfaat positif, selama ini perjalanan bagi para pemusik, kru, dan juga peralatan mereka menjadi salah satu hambatan besar dari sisi dampaknya terhadap lingkungan.

Chris Martin juga menginginkan bahwa penggunaan plastik sekali pakai dilarang di pertunjukkan Coldplay dan pembangkit listrik mengunakan tenaga sinar matahari (solar).

"Kami sudah banyak melakukan pertunjukan besar. Sekarang kami ingin berubah sehingga tidak sekadar mendapatkan sesuatu namun juga bisa memberi."

Coldplay terakhir kali tampil di Australia tahun 2016, dengan tur A Head Full of Dreams.

Suasana konser Coldplay Singapore. (Foto: Alexander Thian/amrazing.com)

Menurut Green Touring Network, sebuah jaringan musik di Jerman, pertunjukkan kolosal sebuah band besar selalu merupakan kegiatan yang berdampak besar bagi lingkungan.

Panggung pertunjukkkan harus dipindahkan dengan truk dari satu kota ke kota lain, bahkan kadang antarbenua.

Anggota band dan kru lain yang jumlahnya kadang bisa belasan orang harus diterbangkan dengan pesawat dan kemudian naik bus.

Gedung atau stadion besar memerlukan listrik yang besar dan juga perlu makanan bagi mereka yang hadir dan akhirnya memproduksi sampah dalam jumlah besar.

Belum lagi para penonton yang membawa sampah dan melakukan pencemaran ketika menonton.

Konser Musik Sebagai Salah Satu Penyumbang Emisi Terbesar

Suasana konser Grup band Coldplay saat menghibur para penonton di Lapangan FedEx di Landover, Md, AS (6/8). (Photo by Brent N. Clarke/Invision/AP)

Menurut Network's Touring Guide, penyumbang emisi kedua terbesar dalam pertunjukkan musik adalah perjalanan yang dilakukan penonton ke tempat acara dilangsungkan.

Radiohead, kelompok pertama yang berusaha melakukan tur yang ramah lingkungan menemukan bahwa dalam tur di tahun 2003 dan 2006 bahwa emisi terbesar berasal dari penonton, karena sebagian besar diantara mereka menggunakan mobil ke tempat pertunjukkan.

Band tersebut kemudian mengubah cara mereka melakukan tur dan di tahun 2008 mengadakan tur bernama Carbon Neutral World Tour.

Pertunjukkan mereka dilakukan di kawasan pinggir kota, yang dekat dengan transport umum dan penonton dianjurkan menggunakan transport umum tersebut.

Peralatan mereka juga disewa dari lokal dan tempat pertunjukkan disarankan ramah lingkungan semaksimal mungkin.

Berish Bilander, salah satu direktur eksekutif Green Music Australia, yang sudah berkampanye bagi kegiatan yang ramah lingkungan di industri musik mengatakan bahwa sampah plastik banyak dibicarakan tahun ini dalam industri dengan upaya untuk menguranginya.

Dia mengatakan sangat mendukung apa yang dilakukan Coldplay.

"Sekarang ini planet kita mengalami krisis dan semua manusia terkena dampaknya," kata Bilander.

"Para artis memiliki peran yang penting, dan senang melihat para artis yang terkenal melakukan sesuatu," katanya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dibakar Api Cemburu, Pria di Medan Tega Habisi Nyawa Anak Kekasihnya

Posted: 22 Nov 2019 08:00 PM PST

Liputan6.com, Medan - Kematian seorang balita di Kios Pangkas Rapi, Dusun II Desa Ujung Labuhan, Kecamatan Namorambe, Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut) pada Kamis, 21 November 2019, sempat menimbulkan tanda tanya.

Dorlida Simamora, ibu korban, merasa curiga karena saat meninggalkan buah hatinya untuk pergi bekerja sekitar pukul 11.00 WIB tidak merasakan hal aneh. Saat wanita berusia 35 tahun itu pulang bekerja, sekitar pukul 13.30 WIB, anaknya, Aliando Saragih, ditemukan sudah dalam kondisi tak bernyawa.

Dorlida sempat berusaha memberikan pertolongan dengan membawa anaknya ke rumah sakit. Namun, nyawa Aliando tidak bisa diselamatkan. Pihak rumah sakit yang curiga dengan kematian balita itu menghubungi Polsek Namorambe.

"Anggota kita mendapatkan laporan sekitar pukul 15.00 WIB di hari itu juga," kata Kapolsek Namorambe, AKP Binsar Naibaho, Jumat (22/11/2019).

Polisi kemudian datang ke rumah sakit untuk melakukan penyelidikan dan memeriksa lokasi kejadian. Sedangkan, jasad balita berusia 4 tahun itu diautopsi di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Sumut, Jalan KH Wahid Hasyim, Kota Medan.

"Hasil autopsi diketahui penyebab kematian. Korban dicekik atau dibekap," ucap Binsar.

Kapolsek menerangkan, di tubuh balita malang itu juga ditemukan sejumlah luka, seperti di pipi kanan dan kiri. Sedangkan pada bagian lehernya ditemukan luka memar. Polisi kemudian melakukan penyelidikan.

Tidak butuh waktu lama, Aliando diketahui meninggal dunia akibat dibunuh oleh pacar ibunya lantaran cemburu pada korban. Pembunuhan dilakukan oleh Alisaba Nazara (41), warga Jalan Luku I Gang Kali, Kwala Bekala, Medan Johor.

Pria yang berprofesi sebagai tukang pangkas ini merupakan pacar dari Dorlida, ibu Aliando. Dorlida yang bekerja sebagai tukang setrika tinggal bersama Alisaba di Kios Pangkas Rapi sejak dua pekan lalu.

Sebelumnya Dorlida dan anaknya tinggal di Pasar Serong, Desa Ujung Labuhan, Namorambe. Setelah berpisah dengan suaminya, Ansarih Saragih (45), sekitar setahun lalu, Dorlida menjalin kasih dengan Alisaba.

"Awalnya pelaku membantah membunuh korban. Setelah interogasi panjang, sekitar 6 jam, tersangka akhirnya mengaku," Binsar menerangkan.

Sebelum menghabisi nyawa anak kekasihnya itu, pelaku sempat memandikan, mengganti pakaian, lalu menidurkannya. Pelaku kemudian keluar kios dan merokok. Pelaku terbayang, ibu kandung korban lebih sayang kepada korban dibandingkan dengan dirinya.

"Padahal, uang tersangka sudah habis membiayai korban dan ibunya, sehingga pelaku merasa cemburu dan muncul niat membunuh korban saat tidur," ungkap Kapolsek.

Atas perbuatannya, Alisaba dikenakan Pasal 338 KUHPidana dan atau Pasal 80 ayat (3) Undang-Undang 35 Tahun 2014 tentang Perubahan Undang-Undang 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak. "Tersangka terancam hukuman 15 tahun penjara," Binsar menandaskan.

 

Simak video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hadiri Festival Papua 2019, Risma Beri Semangat kepada Anak Papua

Posted: 22 Nov 2019 08:00 PM PST

Liputan6.com, Surabaya - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini (Risma) mengapresiasi anak-anak Papua yang tinggal di Surabaya, Jawa Timur. Risma menilai, anak-anak Papua bisa sukses di Surabaya baik yang tengah menempuh pendidikan dan sudah bekerja.

"Terima kasih anak-anakku dari Papua. Kalian sudah membuktikan bisa menjadi kebanggaan kami semua dengan sukses mencari ilmu di sini. Saya berharap yang sekarang masih kuliah di Surabaya, tolong buktikan bahwa kalian juga bisa!," ujar Risma saat hadiri Papua Festival 2019, Jumat, 22 November 2019.

Pada kesempatan itu, Risma juga memberikan motivasi kepada anak-anak Papua agar terus belajar dengan sungguh-sungguh. Ia berharap, mereka dapat meraih keberhasilan dan membawa harum nama keluarganya.

Bahkan ia sangat yakin, suatu hari nanti anak-anak Papua bisa berbicara di Forum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) seperti dirinya. "Anak-anakku, ibu sebagai Wali Kota bisa bicara di forum PBB. Kalau begitu kalian pasti bisa bicara di Forum PBB sebagai Presiden Republik Indonesia," tegasnya.

Berikan Penghargaan

Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini (Risma) hadiri pertunjukan kesenian bertajuk

Setelah memberikan motivasi kepada anak-anak Papua, Risma kemudian memberikan penghargaan kepada pelajar asal Papua yang berprestasi. Menariknya, setelah penyerahan penghargaan itu, mereka bersama-sama kemudian menyanyikan lagu berjudul Tanah Papua.

Nampak, Risma memegang erat salah satu tangan anak  papua yang menjadi pemandu acara sembari menyanyi bersama. "Kita ini satu Indonesia. Tidak ada perbedaan. Warna kulit itu bukan masalah. Kita adalah Indonesia," kata dia,

Seusai bernyanyi, selanjutnya Risma bersama jajaran Forpimda Surabaya kemudian berkeliling untuk meninjau stand-stand yang ada dan membeli beberapa kerajinan tangan khas Papua. Mulai dari ukiran, kulit kayu, dan noken (tas kerajinan tangan dari Papua).

Menurut Risma, kerajinan tangan asal Papua ini sangat menarik. Bahkan, ia mengakui juga mengumpulkan beberapa kerajinan khas dari daerah lain, seperti tenun.

"Kita punya banyak sekali keindahan dan karya-karya di Indonesia ini. Saya suka mengumpulkan tenun dari NTT atau NTB sering saya pakai saat dimana pun. Bahkan saya jarang menggunakan jas.  Itu sebagai salah satu bentuk kecintaan saya pada karya-karya Indonesia," pungkasnya. 

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ahok Jadi Komisaris Utama Pertamina, Ini Kata DPR

Posted: 22 Nov 2019 08:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Anggota Komisi VI DPR RI Darmadi Durianto angkat bicara soal penunjukkan Basuki Tjahaja Purnama sebagai komisaris utama PT Pertamina (Persero).

Menurut dia, kewenangan Komut yang terbatas membuat Ahok tidak leluasa melakukan perbaikan secara fundamental.

"Sebagai Komut, Ahok tidak memiliki wewenang untuk eksekusi kebijakan strategis sehingga kita tidak akan mendapatkan hasil yang maksimal seperti saat Ahok menjadi Gubernur DKI," ungkap dia dalam keterangan tertulis di Jakarta, Sabtu (23/11/2019).

Adapun terkait permintaan menteri BUMN agar Ahok mengundurkan diri dari keanggotaannya dari parpol, Darmadi menambahkan, sepanjang tidak ada aturan yang tegas maka hal tersebut tidak perlu diperdebatkan.

"Bukan substansi juga soal itu dan tidak ada aturan UU yang secara tegas dan jelas mengatur soal itu. Yang paling penting kan bagaimana seseorang ketika dipercaya atau ditempatkan untuk mengemban amanah dia dapat menjalankannya dengan baik," kata dia.

"Banyak juga dari kalangan profesional tapi cara kerjanya kurang baik bahkan terlibat kasus korupsi. Menurut saya persoalannya bukan dia berasal dari parpol atau bukan tapi integritas dan komitmen yang kuat dalam memajukan suatu perusahaan dalam hal ini BUMN," tegas ungkap dia.

Sekali lagi, kata dia, jabatan Komut yang diberikan ke Ahok tidak cocok dengan karakter mantan gubernur DKI Jakarta itu.

"Kewenangannya terbatas kalau hanya jadi Komut. Padahal kita mengharapkan Ahok dikasih jabatan dengan kewenangan yang memadai. Biar dia bisa pukul mundur orang-orang yang coba-coba gerogoti BUMN," tutupnya.

Jadi Komisaris Utama Pertamina, Ini Tugas Ahok dari Erick Thohir

Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau akrab disapa Ahok menyambangi kantor Kementerian BUMN, Rabu (13/11/2019).

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengumumkan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai Komisaris Utama PT Pertamina. Erick pun memberikan pekerjaan rumah alias PR yang harus dibenahi mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

Salah satu tugas yang diamanahkan kepada Ahok di perusahaan pelat merah itu adalah mengurangi impor minyak dan gas (migas).

"Bagaimana bagian terpenting Pertamina, bagaimana mengurangi impor migas harus tercapai, ya bukan berarti antiimpor, tapi mengurangi," kata Erick di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (22/11/2019).

Erick mengatakan bahwa Ahok adalah sosok pendobrak untuk memenuhi target pembangunan kilang minyak. Menurut dia, hal itu merupakan tugas berat sehingga dibutuhkan teamwork yang bukan hanya direktur utama saja.

"Karena itulah kenapa kemarin kita juga ingin orang yang pendobrak, bukan pendobrak marah-marah, saya rasa Pak Basuki berbeda, Pak Ahok berbeda, kita perlu figur pendobrak supaya ini sesuai dengan target," jelasnya.

Selain Ahok, Wakil Menteri BUMN Budi Gunadi Sadikin juga akan menjabat sebagai Wakil Komisaris Utama BUMN. Sementara, Emma Sri Martini menjadi Direktur Keuangan Pertamina.

Emma sebelumnya adalah Dirut Telkomsel. Dia menggantikan Pahala N Marsury yang kini menjadi Dirut BTN. Sedangkan, mantan pimpinan KPK Chandra Hamzah menjadi Komisaris Utama BTN.

Diminta Keluar dari PDIP

Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok saat menghadiri Kongres V PDIP di Denpasar, Bali, Kamis (8/8/2019). Ahok tiba di Kongres V PDIP sekitar pukul 13.00 Wita. (Liputan6.com/JohanTallo)

Erick menegaskan Ahok harus keluar dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Dia menilai hal itu guna menjaga indepedensi.

"Iya dong, semua nama yang diajak bicara kita kasih tahu semua ini karena kenapa? Tentu independensi dari BUMN sangat dipentingkan," ucapnya.

Erick mejelaskan bahwa semua komisaris dan direksi di perusahaan pelat merah itu harus mundur dari partai. Hal ini juga berlaku untuk Ahok, meski mantan Gubernur DKI Jakarta itu bukan pengurus PDIP.

"Pasti semua komisaris di BUMN, apalagi direksi harus mundur dari partai, itu sudah clear," jelasnya. 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3 Tekno: Harga Resmi iPhone 11 di Indonesia Paling Populer

Posted: 22 Nov 2019 08:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Artikel tentang harga resmi iPhone 11 di Indonesia menjadi artikel terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com pada Jumat (22/11/2019).

Selain itu, dua artikel lainnya yang juga menyedot perhatian pembaca adalah artikel yang menjelaskan cara mengaktifkan Dark Mode di semua halaman web dan artikel mengenai seruan Ganyang Malaysia

Selengkapnya simak Top 3 Tekno Liputan6.com berikut ini.

1. Ini Harga Resmi iPhone 11 di Indonesia

Erajaya Group telah memastikan akan mulai menjual seri iPhone 11 mulai 6 Desember 2019 melalui jaringan ritel Erajaya. Harga jual seri iPhone 11 di Indonesia dimulai dari Rp 12.999.000.

"PT Teletama Artha Mandiri (TAM), anak usaha Erajaya Group menyatakan bahwa iPhone 11 dan iPhone 11 Pro akan tersedia di Indonesia mulai 6 Desember 2019 dan terdiri dari beberapa varian dan harga," kata Director Marketing and Communication Erajaya Group, Djatmiko Wardoyo, dalam keterangan resminya, Jumat (22/11/2019).

Selengkapnya baca di sini

2. Cara Aktifkan Dark Mode di Semua Halaman Situs Web

Dark Mode di Halaman Tekno Liputan6.com

Saat ini makin banyak situs web, terutama di luar negeri, yang menyediakan opsi Dark Mode atau Night Mode bagi pengunjungnya.

Hal ini menawarkan kenyamanan bagi pengunjung karena Dark Mode dapat mengurangi emisi cahaya yang terpancar dari layar. 

Sebagai informasi, emisi cahaya biru (blue light) yang terpancar dari layar perangkat elektronik tidak baik bagi mata, apalagi jika berlangsung dalam waktu lama. 

Khusus di Indonesia, adopsi Dark Mode belum terlalu masif. Baru segelintir situs web yang menawarkan opsi ini. 

Namun untungnya, kini kita dapat mengaktifkan Dark Mode di halaman situs web apa pun. Bagaimana caranya, simak penjelasan Tekno Liputan6.com berikut ini.

Selengkapnya baca di sini

3. Penganiayaan Pendukung Timnas Indonesia, Warganet Serukan Ganyang Malaysia

Tagar Ganyang Malaysia Menjadi Trending Topic

Penganiayaan terhadap pendukung Timnas Indonesia usai melawan Malaysia di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (19/11/2019), memicu kemarahan banyak orang.

Warganet menyerukan tagar #GanyangMalaysia dan #shameonyousaddiq untuk menanggapi penganiayaan dan penusukan yang diduga dilakukan warga Malaysia.

Pantuan tim Tekno Liputan6.com, Jumat (22/11/2019), #GanyangMalaysia berada di puncak trending topic Twitter Indonesia saat berita ini ditulis. Sementara #shameonyousaddiq di posisi keempat.

Selengkapnya baca di sini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3: Ketahui Karakter Seseorang Dilihat dari Bulan Lahirnya

Posted: 22 Nov 2019 08:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Sebagian besar dari kalian tentu tahu bahwa setiap orang memiliki kepribadian yang berbeda. Rupanya ada banyak hal yang mempengaruhi karakter pada diri seseorang. Salah satunya ialah bulan kelahiran.

Ya, nyatanya selain zodiak dan shio kalian bisa mengetahui kepribadian seseorang dilihat dari bulan kelahiran.

Artikel tentang karakter seseorang dilihat dari bulan lahirnya menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6, Liputan6.com. Disusul dengan artikel tentang deretan potret makanan yang tak sesuai dengan foto. Sementara artikel tentang deretan chat kocak ibu ketika bertanya menjadi yang terpopuler ketiga.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. Berdasarkan Bulan Lahir, Ini Karakter Dirimu yang Sebenarnya

Ilustrasi wanita (dok. Pixabay.com/Putu Elmira)

Setiap orang tentu berbeda dalam banyak hal, mulai dari kepribadian, karakter, sifat, kesukaan dan lainnya. Nah, cara satu ini membantumu memahami sifat-sifat dan kepribadian yang mungkin kamu miliki, bahkan yang tidak kamu sadari.

Selain melalui zodiak dan shio, ternyata mengetahui kepribadian seseorang bisa melalui bulan kelahiran. Percaya atau tidak, beberapa orang yang lahir di bulan yang sama memang memiliki beberapa kesamaan.

Selengkapnya...

2. 7 Penampakan Makanan Tak Sesuai Harapan, Bikin Kesal

Doc: Brightside.me

Saat membeli makanan, kita biasanya melihat terlebih dahulu gambar makanannya. Setidaknya untuk sekadar tahu seperti apa bentuk makanannya.

Namun sayang, adakalanya makanan yang kita dapatkan justru tidak sesuai harapan. Seperti dalam foto-foto berikut ini dihimpun dari Brightside.me.

Selengkapnya...

3. 7 Chat Ibu Bertanya Ini Ujungnya Bikin Ngakak

Doc: Instagram.com

Kemajuan teknologi membuat komunikasi menjadi lebih mudah. Bahkan untuk orang tua dengan anaknya pun komunikasi kini cukup dilakukan lewat ponsel dengan menggunakan Whatsapp.

Lucunya, karena seorang ibu biasanya belum lama menggunakan teknologi masih sering terjadi gagap teknologi. Tak heran, saat berbincang di chat itu pun sering terjadi kelucuan antara ibu dan anak.

Selengkapnya...

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini :

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menguatkan Mental Anak yang Terkena Vitiligo

Posted: 22 Nov 2019 08:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Pengobatan secepat mungkin perlu dilakukan bila anak terkena vitiligo. Jika terlalu lama bisa membuat bercak putih meluas atau malah muncul lesi baru.

"Pada anak, sedini mungkin pengobatannya maka hasilnya lebih baik. Prinsipnya makin cepat makin baik," kata dokter Ronny Handoko, SpKK dari Klinik Spesialis Kulit dan Kelamin Pramudia.

Selain pengobatan medis, hal lain yang tak kalah pentingnya adalah memberikan dukungan mental kepada anak dengan vitiligo. Ya, penyakit ini memang tidak mematikan dan berbahaya tapi bisa meruntuhkan rasa percaya diri orang yang terkena penyakit ini.

Salah satu cara yang bisa orangtua lakukan adalah memberikan pemahaman ke sekolah dan guru serta tetangga tentang kondisi anak. Salah satunya, pemahaman bahwa penyakit vitiligo yang dialami anak tidak menular.

"Orangtua bisa berkoordinasi dengan guru di sekolah, bahwa penyakit yang dialami sang anak ini tidak menular. Sehingga guru tidak memberi jarak dan bisa memberikan pemahaman ke siswa lain," kata CEO Klinik Pramudia, dr Anthony Handoko SpKK, FINSDV di kesempatan yang sama di Jakarta Pusat.

Perlihatkan juga sosok-sosok inspiratif dengan kondisi yang sama. Misalnya model jebolan ajang America's Next Top Model, Winnie Harlow, yang tampil percaya diri bekerja di industri hiburan dengan kondisi vitiligo.

"Bisa jadi contoh bahwa tidak perlu rendah diri, bahkan orang dengan vitiligo bisa menjadi model di industri yang mengagungkan penampilan," kata Anthony semangat.

Winnie Harlow berjalan di catwalk mengenakan koleksi Spring/Summer 2018 L'Oreal selama Paris Fashion Week, Minggu (1/10). Wanita cantik ini telah bercita-cita menjadi model sejak masih kecil kendati memiliki penyakit vitiligo. (AP Photo/Kamil Zihnioglu)

Ajak Ikut Komunitas Vitiligo

Doc: Instagram.com/joaostanganelli

Melibatkan anak dalam kegiatan komunitas vitiligo juga punya peran besar dalam menguatkan mental anak. Kehadiran komunitas ini bisa jadi pendukung mengingat pengobatan penyakit ini jangka panjang dan masih ada stigma di dalamnya.

"Jadi, bisa terpompa tuh semangatnya," kata dokter Dian Pratiwi SpKK di kesempatan yang sama.

Di komunitas vitiligo, anak juga punya kesempatan melihat anak lain dengan kondisi sama. Hal ini membuatnya tidak merasa berbeda.

"Kalau dia tidak pernah liat ada anak lain (dengan kondisi vitiligo) ya dia merasa berbeda. Tapi kalau di komunitas, 'Oh ada ya yang seperti saya'," tutur Dian.

Orangtua juga bisa mengenalkan aneka tokoh karakter kartun atau boneka dengan kondisi vitiligo.

Simak Video Menarik Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Live Streaming Road To IEL Surabaya 23 November 2019

Posted: 22 Nov 2019 08:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pada kesempatan kali ini Road To IEL University Super Series 2020 diselenggarakan di kota Surabaya selama 3 hari.

Gelaran Road To IEL Surabaya ini sudah memasuki hari kedua, setelah gelaran pertama diadakan pada 22 November lalu.

Liga eSports ini masih bakal mempertandingkan dua gim, yaitu Dota 2 dan Free Fire Competition.

Saksikan Live Streaming Road To IEL Surabaya hari kedua pada Sabtu, 23 November 2019 pukul 14.30 WIB hanya di Vidio dengan klik tautan ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pola Hidup Sehat Bersama Watsons

Posted: 22 Nov 2019 07:56 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Tanpa disadari musim pancaroba mempengaruhi daya tahan tubuh akibat cuaca yang tak menentu dari panas ke hujan, dan sebaliknya. Akibatnya berbagai risiko penyakit pun meningkat.

Maka dari itu, kamu perlu pencegahan. Di era modern ini, pencegahan dapat dimulai dengan melakukan gaya hidup sehat. Apalagi bagi generasi milenial yang dinamis, enggak ada kata terlambat untuk mulai memperbaiki gaya hidup menjadi lebih sehat, agar terhindar dari penyakit. Watsons sebagai leading health and beauty retail yang telah bertahun-tahun berkecimpung dibidang kesehatan dan kecantikan, terutama di pasar Asia dan Eropa pun ingin berbagi tips agar masyarakat Indonesia look good, feel great setiap hari. Berikut sejumlah kiat yang dapat diterapkan untuk mendukung pola hidup yang sehat:

1. #GetActive

Dengan #GetActive atau bergerak aktif melalui kebiasaan olahraga merupakan kunci sukses menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan yang akan menjaga sirkulasi darah dan metabolisme tubuh tetap teratur. Nah olahraga yang bisa kamu lakukan seperti zumba misalnya. Gerakan yang energik bukan hanya dapat membakar kalori dan membuat tubuh sehat dan berat badan ideal, tapi zumba juga merupakan salah satu jenis olahraga yang membuat bahagia. Olahraga enerjik ini dihadirkan pada kampanye Watsons Get Active Festival 3.0 sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan masyarakat di Indonesia secara umum.

"Harapan Watsons melalui Get Active Festival 3.0 ini, Watsons dapat semakin dekat dan memperhatikan kebutuhan para pelanggannya, terutama agar dapat menjalani hidup sehat. Watsons juga ingin menginspirasi para pelanggannya untuk selalu berpikiran positif karena tubuh yang sehat dan pikiran yang positif membuat kita semakin tampil lebih siap dan baik dalam kehidupan sehari-hari," ungkap Presiden Direktur Watsons Indonesia Lilis Mulyawati.

2. Pola Makan

Ada baiknya kamu menjaga pola makan dengan rentang waktu tertib yang akan membantumu mendapatkan tubuh sehat dan ideal, serta natural. Makan tepat waktu akan membuat mekanisme rasa lapar yang timbul cenderung normal, sehingga kamu otomatis tidak mengonsumsi makanan berlebih, juga terhindar dari berbagai penyakit. Salah satu cara untuk menjaga pola makan adalah dengan membuat perencanaan yang disesuaikan dengan aturan pedoman gizi seimbang.

3. Kebutuhan Air

Mencukupi kebutuhan air sangat penting karena hampir 70 persen tubuh manusia adalah cairan. Pengonsumsian yang disarankan untuk minum air putih sebanyak 6-8 gelas per hari, agar tubuh bisa bekerja secara optimal. Dengan mengonsumsi air putih yang cukup, juga menjadi penentu utama kulit bebas masalah kering dan kusam.

4. Kesehatan Kulit

Menjaga kesehatan kulit juga tidak boleh dilupakan. Banyak cara yang bisa kamu lakukan agar terhindar dari penuaan dini. Salah satunya menggunakan pelembab kulit secara teratur yang membantu menutrisi kulit kering yang menjadi penyebab sel kulit cepat menua dan keriput.

Kulit kering umumnya disebabkan karena terlalu sering terpapar sinar matahari. Oleh karena itu gunakanlah pelembab yang mengandung tabir surya untuk melindungi kulit dari kanker akibat paparan sinar matahari yang berlebihan.

5. Kelola Stres

Stres merupakan bagian dari hidup yang tidak selalu bisa dihindari. Untuk mendapatkan pola hidup sehat, sebisa mungkin kamu berusaha menghindari situasi yang menyebabkan stres dan mengatur bagaimana cara menghadapinya.

Salah satunya dengan mengkonsumsi vitamin. Tak hanya dibutuhkan untuk menunjang berbagai fungsi tubuh saja, vitamin juga dapat membantu mengurangi resiko munculnya tekanan pada psikologis.

6. Rutin Cek Kesehatan

Cara ini dapat dilakukan dengan rutin cek tensi dan kesehatan tubuh. Pengecekan rutin itu, membantu memonitor kondisi tubuh, salah satunya mengenai tekanan dan gula darah. Dalam hal ini, Watsons Indonesia berkomitmen mendukung kesehatan masyarakat Indonesia, dengan program Watsons Health Day.

 

 

Watsons menghadirkan sejumlah promo menarik untuk para member-nya.

Program ini selalu disambut dengan antusisme masyarakat di berbagai wilayah Indonesia, baik di gerai fisik Watsons maupun situs resmi online (e-commerce) www.watsons.co.id atau melalui aplikasi WatsonsID.  Watsons untuk keempat kalinya mengadakan Watsons Health Day pada 21-26 November 2019.

Acara ini hadir dengan berbagai penawaran menarik untuk produk-produk kesehatan seperti vitamin, alat kesehatan, dan obat-obatan yang bisa didapatkan dengan diskon hingga 70 persen. Selain itu, kamu sebagai pelanggan juga dimanjakan dengan tambahan diskon sebesar 50 persen, jika bertransaksi menggunakan kartu kredit Bank Mandiri dengan minimal pembelanjaan Rp350 ribu dan maksimal diskon sebesar Rp250 ribu.

Tak ketinggalan, member Watsons yang berusia 40 tahun ke atas bisa mendapatkan tambahan diskon 5 persen untuk pembelian suplemen tertentu, #jadimemberpastiuntung. Watsons memang berkomitmen melengkapi kebutuhan dasar di bidang kecantikan dan kesehatan dengan memberikan sejumlah promo belanja menarik.

 

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal Shopee Liga 1 2019, Siaran Langsung Indosiar Hari Ini

Posted: 22 Nov 2019 07:55 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Laga lanjutan Shopee Liga 1 2019 kembali akan bergulir akhir pekan ini. Dua pertandingan bakal tersaji di laga pekan ke-28 ini.

Lga sengit di Shopee Liga 1 2019 terhampar Sabtu (23/11/2019) saat Arema FC menjamu Persija Jakarta di Stadion Kanjuruhan, Kab. Malang. Rencananya, laga ini akan disiarkan langsung di Indosiar.

Persija datang ke Kanjuruhan dengan modal cukup baik. Mereka sudah mencatat empat laga tanpa kekalahan. Rinciannya, tiga kemenangan dan satu hasil imbang. 

Di sisi lain, kabar baik menghampiri Arema jelang laga. Kapten tim Hamka Hamzah yang sudah kembali berlatih dan kemungkinan bisa dimainkan lagi

Pertandingan lain tak kalah seru, yakni PSM Makassar melawan Bali United di Stadion Andi Mattalatta, Makassar. Ini akan menjadi ajang pembuktian kedua tim yang juga punya rivalitas tinggi sejak musim lalu.

Pemain Bali United dalam kondisi bugar karena mendapatkan durasi istirahat yang cukup. Terakhir Serdadu Tridatu meladeni tuan rumah PSIS Semarang pada 15 November 2019.

Pertandingan Shopee Liga 12019 pekan ini bisa Anda nikmati melalui siaran langsung di Indosiar dan live streaming di Vidio. Berikut jadwal lengkapnya.

Jadwal Liga 1

Arema FC Vs Persija Jakarta

Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang

Pukul 15.30 WIB

Live Indosiar

Live streaming Vidio Premier

Jadwal Lainnya

PSM Makassar Vs Bali United

Stadion Andi Mattalatta, Makassar

Pukul 18.30 WIB

Live Indosiar

Live streaming Vidio

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Video Amatir Rekam Penumpang Garuda Memaksa Turun di Bandara Halim Perdanakusuma

Posted: 22 Nov 2019 07:54 PM PST

Fokus, Jakarta - Dalam rekaman video amatir terlihat, sejumlah penumpang berdiri di pintu keluar pesawat karena ingin segera turun. Namun, mereka tidak diperbolehkan meninggalkan pesawat oleh otoritas setempat sesuai dengan peraturan penerbangan internasional.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Sabtu (23/11/2019), suasana sempat tegang lantaran para penumpang yang terlanjur panik setelah gagal mendarat di Bandara Soekarno Hatta marah dan tetap memaksa turun.

Akhirnya, 69 penumpang diturunkan di Bandara Halim Perdanakusuma. Sementara, 25 penumpang sisanya memilih tetap melanjutkan penerbangan ke Bandara Soekarno Hatta, setelah dua jam menunggu di dalam pesawat.

Pihak TNI Angkatan Udara merasa perlu melakukan klarifikasi karena dianggap sebagai pihak yang mengeluarkan larangan tersebut. Karena Bandara Halim Perdanakusuma merupakan pangkalan militer.

Pesawat Garuda dengan nomor penerbangan GA 271 itu seharusnya mendarat di Bandara Soekarno Hatta, Jumat siang. Namun, saat hendak mendarat, pesawat diadang cuaca buruk di wilayah Cengkareng.

Demi keselamatan penumpang, pendaratan dialihkan ke Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur. 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Selain Digaji Rp 51 Juta, Staf Khusus Presiden Juga Boleh Punya 5 Asisten

Posted: 22 Nov 2019 07:53 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah menunjuk 14 orang sebagai staf khusus yang akan membantunya lima tahun ke depan. Adapun 7 staf khusus itu di antaranya berasal dari kalangan milenial.

Berdasarkan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 144 Tahun 2015, besaran gaji staf khusus Presiden yaitu sebesar Rp 51 juta. Bukan hanya itu, staf khusus juga diperbolehkan memiliki paling banyak lima asisten untuk mendukung kelancaran tugas mereka. Asisten yang dimaksud terdiri dari paling banyak dua pembantu asisten.

Hal ini sebagaimana tertuang dalam Perpres Nomor 39 Tahun 2018 tentang perubahan kedua atas Perpres Nomor 17 tahun 2012 tentang Utusan Khusus Presiden, Staf Khusus Presiden, dan Staf Khusus Wakil Presiden.

"Staf Khusus Presiden melaksanakan tugas tertentu yang sudah dicakup dalam susunan organisasi kementerian dan instansi pemerintah lainnya," bunyi Pasal 18 ayat (1) perpres itu.

Baik aturan gaji Rp 51 juta dan lima asisten juga berlaku untuk tujuh staf khusus Jokowi yang berasal dari kalangan milenial. Meskipun, mereka nantinya tidak akan bekerja secara full time atau sehari penuh dan tak diharuskan datang ke Istana setiap hari.

Sebelumnya, Jokowi menyebut tujuh staf khusus dari kalangan milenial akan melakukan kerja bersama dalam membuat program serta terobosan baru dalam menyelesaikan masalah. Menurut dia, tujuh staf khusus tersebut tidak memiliki bidang kerja khusus.

"Stafsus saya yang baru untuk bidang-bidangnya ini kerja barengan gitu. Jadi hanya tadi Mbak Angkie khusus juru bicara bidang sosial. Saya tambahi tugas itu," jelas Jokowi di Istana Merdeka Jakarta, Kamis 21 November 2019.

Juga Diberi Target

Namun, mereka bisa memberikan masukan kapan saja. Jokowi mengaku sudah memberikan target kepada ketujuh staf khusus kalangan milenial tersebut.

"Yang penting target yang saya berikan, output-nya bisa dapat dan bisa dimanfaatkan untuk perbaikan sistem yang ada," ucap Jokowi.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Momen Pengajian Citra Kirana dan Rezky Aditya Jelang Pernikahan

Posted: 22 Nov 2019 07:50 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Setelah resmi bertunangan pada Oktober 2019 lalu, pasangan Citra Kirana dan Rezky Aditya sedang disibukkan dengan berbagai persiapan menjelang hari pernikahan.  Belum lama ini, Citra Kirana dan Rezky Aditya melakukan fitting baju pengantin.

Tak hanya fitting baju, keduanya juga melakukan prewedding dengan berbagai konsep. Dari indoor, outdoor, gaya kasual, elegan, glamour dan yang terbaru dengan konsep negeri di atas awan. Berdasarkan informasi yang beredar di akun fans keduanya, dua sejoli ini akan menggelar pesta resepsi pernikahan pada 8 Desember 2019 mendatang.

Menuju hari pernikahan yang tinggal menghitung hari, pasangan beda 9 tahun ini menggelar pengajian pernikahan pada Jumat (22/11/2019) silam. Dalam momen pengajian tersebut, wanita kelahiran Bogor ini tampil anggun dan cantik dengan busana merah jambu. Sedangkan Rezky tampil gagah dengan busana biru muda. 

Dalam momen syahdu ini, turut dihadiri sahabat dan juga keluarga dari calon mempelai. Sebelumnya, Citra Kirana juga sudah menggelar serangkaian acara, dari pertunangan hingga bridal shower. Penasaran seperti apa momen pengajian Citra Kirana dan Rezky? 

Dilansir dari berbagai sumber, berikut Liputan6.com ulas momen pengajian Citra Kirana dan Rezky Adhitya, Sabtu (23/11/2019).

 

1. Menjelang hari pernikahan, Citra Kirana dan Rezky menggelar pengajian pada Jumat (22/11/2019).

Pengajian Citra Kirana dan Rezky Aditya (Sumber: Instagram//imagenic/

2. Dalam momen tersebut, wanita 25 tahun ini tampil anggun dengan setelan gamis bewarna merah jambu.

Pengajian Citra Kirana dan Rezky Aditya (Sumber: Instagram//imagenic)

3. Tak ketinggalan, Rezky Aditya tampil memesona dengan koko bewarna biru muda.

Pengajian Citra Kirana dan Rezky Aditya (Sumber: Instagram//imagenic)

4. Dalam momen tersebut, Rezky terlihat akrab dengan keluarga Citra Kirana.

Pengajian Citra Kirana dan Rezky Aditya (Sumber: Instagram//imagenic)

5. Keluarga Citra Kirana terlihat kompak dengan baju bewarna yang senada. Kebahagiaan terpancar dari wajah mereka.

Pengajian Citra Kirana dan Rezky Aditya (Sumber: Instagram//imagenic)

6. Dalam momen pengajian ini, juga dihadiri sahabat dan fans dari dua calon mempelai ini.

Pengajian Citra Kirana dan Rezky Aditya (Sumber: Instagram/radhiters_bogor)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: