Kamis, 28 Desember 2017

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Jelang Tutup Tahun, Rupiah Mampu Menguat Tipis

Posted: 28 Dec 2017 09:50 PM PST

Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) bergerak menguat pada perdagangan Jumat ini. Sepanjang tahun ini, dolar AS mengalami tekanan terhadap beberapa mata uang utama lain.

Mengutip Bloomberg, Jumat (29/12/2017), rupiah dibuka di angka 13.553, menguat tipis jika dibandingkan dengan penutupan perdagangan sebelumnya yang ada di angka 13.557 per dolar AS.

Sejak pagi hingga siang hari ini, rupiah bergerak di kisaran 13.544 per dolar AS hingga 13.555 per dolar AS. Jika dihitung dari awal tahun, rupiah melemah 0,56 per dolar AS.

Sedangkan Berdasarkan Kurs Referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia (BI), rupiah dipatok di angka 13.548 per dolar AS, menguat jika dibandingkan dengan patokan seharu sebelumnya yang ada di angka 13.560 per dolar AS.

Dolar AS memang tertekan terhadap sekeranjang mata yang utama dunia lainnya pada perdagangan Jumat ini. Analis senior Barclays di Tokyo, Shin Kadota menjelaskan, pelaku pasar memang melepas dolar AS yang mereka miliki jelang akhir tahun ini.

"Tren musiman di pasar uang memang dolar AS cenderung melemah setelah Natal dan nanti beberapa hari setelah tahun baru," jelas dia seperti dikutip dari Reuters. Namun menurutnya, dolar AS akan kembali melompat setidaknya di pekan kedua tahun depan.

Banyak investor institusional harus tutup buku, membayar pajak dan lainnya dan yang membuat tekanan jual pada dolar AS.

Sepanjang tahun ini, dolar AS memang merosot terhadap beberapa mata uang dunia meskipun Bank Sentral AS melakukan pengetatan kebijakan moneter.

Ada beberapa hal yag membuat dolar AS tertekan salah satunya adanya ketegangan di Semenanjung Korea dan juga adanya dugaan keterlibatan Rusia dalam kampanye presiden Donald Trump.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Petugas menunjukkan mata uang dolar dan mata uang rupiah di penukaran uang di Jakarta, Rabu (9/11). Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada saat jeda siang ini kian terpuruk di zona merah. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Sebelumnya, Bank Indonesia (BI) mengungkapkan sepanjang 2017 nilai tukar rupiah terhadap dolar AS tetap terjaga. Bahkan tingkat volatilitasnya lebih baik dibandingkan dengan 2016.

Gubernur Bank Indonesia Agus DW Martowardojo menjelaskan stabilnya nilai tukar tersebut tidak terlepas dari komitmen Bank Indonesia dalam mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia di 2017.

"Tahun lalu nilai tukar rupiah terhadap dolar AS nomor dua di kawasan, yaitu menguat 2,25 persen, kalah dari Jepang yang saat itu 2,85 persen. Kalau 2017, sampai 21 Desember rupiah terdepresiasi 0,78 persen," kata Agus di Gedung Bank Indonesia, Kamis (28/12/2017).

Meski rupiah masih terdepresiasi 0,78 persen, menurt Agus, volatilitasnya hanya ada di kisaran 3 persen. Lebih baik jika dibandingkan volatilitas tahun lalu yang mencapai 8 persen.

Dengan terjaganya nilai tukar ini mampu mendukung ekonomi Indonesia melalui kegiatan ekspor impor yang dilakukan para pengusaha.

Memang, diakui Agus, ada sedikit tekanan pada awal kuartal IV 2017. Dimana saat itu ada sentimen dari luar negeri, tepatnya kebijakan ekonomi di Amerika Serikat (AS) dibawah kepemimpinan Presiden Donald Trump.

Sentimen pertama, mengenai reformasi perpajakan yang dilakukan Donald Trump dan sentimen kedua adalah spekulasi pasar mengenai pemilihan pimpinan Then Fed mengingat Janet Yellen telah habis masa jabatannya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Griezmann di Antara MU dan Barcelona

Posted: 28 Dec 2017 09:50 PM PST

CEO Atletico Madrid, Miguel Angel Gil Marin mengakui pihaknya sulit mengontrol masa depan pemain bintangnya, Antoine Griezmann. Striker Timnas Prancis itu punya kemungkinan hengkang ke Barcelona atau Manchester United (MU).

Barcelona dan MU memang tengah berburu tanda tangan Griezmann. Kedua raksasa Eropa itu siap menebus klausul jual striker berusia 26 tahun tersebut seharga 200 juta euro.

Melihat situasi seperti ini, Marin merasa usaha Atletico dengan memperpanjang kontrak Griezmann hingga 30 Juni 2022 pada bursa transfer musim panas lalu sia-sia. Sementara Griezmann sendiri sudah menunjukkan gelagat tak nyaman di Wanda Metropolitano.

"Masa depan Antoine sama sekali bukan berada di tangan kami. Aku tidak bisa memberikan keterangan yang belum pasti mengenai hari esok," ucap Marin, seperti diberitakan Sky Sports.

"Tapi yang jelas, musim panas lalu, kami sudah berusaha sekuat tenaga mempertahankannya (dari incaran MU) dan menjaganya tetap di sini," ujar Marin melanjutkan.

Namun demikian, Marin bakal berusaha mempertahankan Griezmann dari kejaran Barcelona dan MU hingga musim 2017/18 berakhir. Griezmann masih dibutuhkan tim besutan Diego Simeone tersebut.

"Sampai 1 Juli 2018, klausul jualnya masih 200 juta euro. Hingga sampai saat itu, kami tidak mau menjualnya. Griezmann merupakan pemain penting yang sudah tumbuh bersaman kami," ujar Marin.

Marin melanjutkan, demi mempertahankan Griezmann, Atletico mengeluarkan uang lebih dari 50 juta euro untuk memulangkan Diego Costa dari Chelsea. Marin berharap keduanya menjadi duet tertajam di La Liga.

"Kami sudah berjuang menggabungkan dua pemain ini (Griezmann dan Diego Costa). Saya pikir, ini akan menjadi hal baik bagi mereka untuk berkompetisi bersama," kata Marin.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jalan Bareng, Ariel Tatum Sebut Ryuji Utomo seperti Om-Om

Posted: 28 Dec 2017 09:50 PM PST

Ariel Tatum dan sang kekasih, Ryuji Utomo, tengah berlibur bersama di Bangkok, Thailand. Keseruan perjalanan mereka pun terekam dalam Instagram pribadi perempuan kelahiran 8 November 1996.

Seperti yang diketahui, Ryuji yang berprofesi sebagai pesepak bola akan memperkuat tim PTT Rayong di Liga Thailand. Hal ini lah yang membuat keduanya akan LDR selama beberapa bulan ke depan. (Instagram/ryujiutomo)

Terlihat dari foto dan video yang diunggah, gaya pacaran Ariel Tatum dan Ryuji Utomo bukan lah makan malam mewah dengan lantunan musik klasik. Kegiatan sederhana, seperti mengunjungi museum dinosaurus, hingga mencicipi makanan khas Thailand menjadi hal yang menyenangkan bagi mereka.

Sesekali, Ariel Tatum melontarkan lelucon untuk menggoda sang kekasih. Seperti yang diketahui, pasangan muda-mudi itu memang gemar melempar canda hingga membuat orang lain ikut terpingkal.

 

 

 

 

Ariel Tatum memang tak pernah lepas dari tampilannya yang seksi. Selain tubuhnya, bibir kekasih Ryuji Utomo ini juga seksi banget. Dan warna lipstick ini lah yang menambah keseksian bibir Ariel Tatum. (Instagram/arieltatum)

Salah satu candaan yang ditarakan Ariel Tatum terlihat dalam sebuah foto di Instagram Story pribadinya, Kamis (29/12/2017). Artis berbibir seksi itu tidak memperlihatkan wajah ceria, melainkan bagian kakinya dan Ryuji Utomo.

Sama-sama mengenakan celana jeans model sobek-sobek dan sepatu putih, keduanya tampak serasi. Namun, ungkapan yang ditulis Ariel Tatum bukan menggambarkan romantisme, melainkan kata-kata jail.

Ryuji Utomo juga mengucapkan terima kasih kepada Ariel Tatum yang selalu memberinya dukungan. Tagar #antikangenkangenclub dan #prestasidulubarucinta menjadi penutup tulisan Ryuji. (Instagram/ryujiutomo)

Disandingkan dengan kaki Ryuji Utomo, kaki Ariel Tatum tampak berukuran sangat kecil. Alhasil, hal sederhana tersebut dimanfaatkan sang artis untuk meledek sang kekasih.

"Kayak anak bawah umur sama om om," tulis Ariel Tatum sambil menambahkan emotikon cemberut.

Saat Ariel Tatum meledek kekasihnya sendiri. [foto: instagram/arieltatum]

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mengejar Mimpi Jadi Sutradara Melalui CJA Energi Muda Pertamina

Posted: 28 Dec 2017 09:50 PM PST

Sebagian orang di dunia ini pasti memiliki mimpi yang ingin mereka raih, dan sebagian orang lainnya kehilangan arah di dalam kehidupnya. Memiliki mimpi merupakan hal terindah dan terberat bagi kehidupan seseorang. Begitu juga dengan Gabriela Vina Kusumastuti. Mahasiswi sastra Perancis di Universitas Negeri Semarang ini memiliki mimpi untuk menjadi sutradara.

Kegemaran akan menonton film dan membaca novel membuat yang membuat Gabriela terpacu untuk membuat film, untuk dinikmati banyak orang. Gabriela mengaku orangtuanya tidak terlalu mendukung cita-citanya tersebut karena khawatir jika anaknya memasuki dunia hiburan di Indonesia. Hal tersebut tidak menghentikan Gabriela begitu saja untuk mengejar mimpinya. Ia terus meyakinkan kedua orangtuanya hingga mereka memperbolehkan Gabriela mengejar mimpinya untuk menjadi seorang sutradara dengan satu syarat, yaitu menyelesaikan kuliah terlebih dahulu.

Pilihannya menjadi mahasiswi sastra Perancis di Universitas Negeri Semarang ini masih dikarenakan kegemarannya menonton film dan membaca novel. Bagi Gabriela, butuh perjuangan yang sangat besar untuk dapat bertahan di belajar sastra Perancis. Ia selalu mencari cara agar dapat bertahan, seperti dengan mengikuti komunitas-komunitas yang ada di kampus. Gabriela mengikuti komunitas fotografi dan perfilman, sampai ia mendapatkan info tentang program Citizen Journalist Academy (CJA).

Berkat dukungan dari seorang teman, Gabriela memberanikan diri untuk mendaftar di bidang videografi. Gabriela merasa ini adalah titik awal untuk mewujudkan mimpinya. Ketika akhirnya ia pun masuk ke 30 besar, Gabriela sangat bersyukur bahwa diirnya diberi kesempatan untuk belajar banyak dalam program CJA ini.

Ternyata harapan yang ia bayangkan sejak dulu dapat terwujud pada waktunya. Kebiasaan berkhayal Gabriela akhirnya dapat diwujudkan secara nyata.

 

Penulis:

Gabriela Vina Kusumastuti - Universitas Negeri Semarang

Finalis Citizen Journalist Academy - Energi Muda Pertamina Semarang

 

Ikuti juga liputan dan kegiatan Finalis Citizen Journalist Academy - Energi Muda Pertamina dari 3 kota di Indonesia melalui www.liputan6.com/pages/energi-muda-pertamina. Program creative mentorship dari Redaksi Liputan6.com, Indosiar bekerjasama dengan Pertamina untuk 90 mahasiswa kreatif yang telah lolos seleksi dari ribuan pendaftar di Jabodetabek, Semarang & Balikpapan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

7 Hal Unik yang Dilakukan Wanita Ketika Ia Jatuh Cinta

Posted: 28 Dec 2017 09:45 PM PST

Untuk Anda para pria yang sedang jatuh cinta terhadap seorang wanita, jangan bingung memikirkan apakah hubungan yang sedang Anda jalankan akan berakhir bahagia atau tidak.

Tanpa pria sadari, para wanita kerap menunjukkan gelagat unik di saat mereka jatuh cinta. Tidak percaya? Dikutip dari situs Pulse, berikut beberapa hal unik yang dilakukan wanita saat mereka jatuh cinta.

1. Berdandan secantik mungkin

Biasanya ia akan memakai pakaian terbaiknya setiap bertemu Anda. Hal ini menandakan dia benar-benar berusaha membuat Anda terkesan setiap saat.

2. Dia menunjukan rasa cemburunya

Wanita umumnya suka menyembunyikan kecemburuannya bila tak begitu serius membina hubungan dengan seseorang. Namun, ketika ia rela membiarkan kecemburuannya terlihat, maka ini menandakan dia benar-benar menyukai Anda.

 

Ilustrasi Foto Pasangan Romantis (iStockphoto)

Apakah ia menceritakan pada Anda rahasia yang ada dalam hidupnya? Hati-hati, ini menandakan ia sudah sangat mempercayai Anda. Jangan sampai Anda mengecewakannya.

4. Mengakui perasaannya untuk Anda

Jika seorang wanita menumpahkan hatinya kepada Anda, percayalah dia benar-benar mencintai Anda secara sadar. Wanita tidak akan mengakui perasaannya terlebih dahulu bisa Anda tak memberikan harapan kepadanya.

5. Makanan

Wanita yang hobi masak pasti akan mengajak Anda datang untuk menikmati makanan buatan sendiri, ketahuilah ada perasaan khusus yang menyertainya.

 

Ilustrasi Foto Pasangan Romantis (iStockphoto)

Seorang wanita biasanya menjaga sikap dan berperilaku anggun di depan umum. Namun, jika dia bersedia menunjukkan sisi konyol dalam dirinya dan berperilaku menyenangkan, makna ini menunjukkan ia sudah nyaman berada di dekat Anda apa adanya.

8. Tertawa  bersama Anda

 Untuk pria yang humoris, bertingkah laku lucu dengan segala lelucon yang ada bisa mencairkan suasana. Bila ia merasa cocok dan jatuh cinta dengan Anda, maka seorang wanita akan hanyut terbawa suasana dan tertawa bersama dengan Anda. 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bebaskan Lahan Buat Runway 3, AP II Siapkan Rp 30 Miliar

Posted: 28 Dec 2017 09:45 PM PST

Proses pembangunan landasan pacu (Runway) 3 Bandara Soekarno-Hatta mulai dilaksanakan. Lahan milik warga di Desa Rawa Burung, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, mulai menerima pembayaran ganti rugi dari Angkasa Pura II.

Pembayaran ganti rugi tersebut atas lahan seluas 21 hektare dengan total anggaran Rp 30 miliar. Warga dengan tertib memberikan berkas-berkas rumah, berkas dinyatakan lengkap langsung diurus pembayarannya.

"Kemarin, kami telah bayarkan ganti kerugian terhadap 26 bidang lahan warga desa Rawa Burung dalam bentuk uang sebesar Rp 30 miliar lebih," ujar Ketua Tim Pembebasan Tanah Bandara Soetta, Bambang Sunarso, Jumat (29/12/2017).

Pembayaran tersebut merupakan pembayaran perdana untuk lahan di wilayah tersebut. Meski awalnya proses tawar menawar di wilayah tersebut menyita waktu sampai beberapa kali warga melakukan aksi unjuk rasa, akhirnya warga setempat sepakat lahannya dibebaskan.

"Seperti kita ketahui, ketika dilakukan musyawarah ganti kerugian bulan lalu, cukup banyak yang langsung menyatakan setuju. Yang berkas-berkasnya dinyatakan lengkap langsung kita bayarkan," tutur Bambang.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Dua pekerja berbincang di Terminal 3 Ultimate Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, (8/6). Angkasa Pura II (Persero) berencana mengoperasikan terminal 3 ultimate Bandara Internasional Soetta pada 20 Juni 2016. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

PT Angkasa Pura II (Persero) terus menggenjot peningkatan kapasitas sisi udara Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Caranya melalui pembangunan infrastruktur pendukung IRC-86, runway ketiga, dan east cross taxiway.

Pembangunan infrastruktur pendukung improve runway capacity 86 atau IRC-86 senilai Rp 625 miliar akan meningkatkan kapasitas dua runway eksisting hingga dapat mengakomodasi 86 penerbangan per jam pada Kuartal I/2018, dari saat ini rata-rata 76 penerbangan per jam.

Total, terdapat 12 proyek infrastruktur pendukung IRC-86 yang mencakup perluasan tempat parkir pesawat (apron) dan jalur penghubung runway dengan apron (taxiway), serta penambahan taxiway dan rapid exit taxiway yang dapat memangkas waktu tempuh pesawat dari runway menuju apron.

Adapun saat ini pergerakan pesawat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta mencapai sektiar 1.300 pergerakan per hari. Dengan kapasitas runway nantinya dapat melayani 86 penerbangan per jam maka arus pergerakan pesawat dapat lebih lancar sehingga membantu kinerja maskapai dalam hal on time performance (OTP).

"Penambahan kapasitas sisi udara di Bandara Internasional Soekarno-Hatta memang sudah mendesak dan karena itu kami secara konsisten melakukan pengembangan di sisi udara melalui program IRC-86 dan pembangunan runway ketiga sehingga arus pergerakan pesawat di sisi udara dapat berjalan lancar dan membantu maskapai dapat memenuhi OTP," jelas Direktur Utama PT Angkasa Pura II (Persero) Muhammad Awaluddin, Jumat (6/10/2017).

"Pembangunan runway ketiga saat ini dalam proses musyawarah pembebasan tanah, termasuk pembayaran kepada pemilik tanah yang setuju. Sejauh ini, proses secara keseluruhan berjalan lancar dan kami optimistis pembangunan runway ketiga dapat secara cepat dilakukan sehingga dapat dioperasikan pada awal atau pertengahan tahun depan," jelas dia.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bos Arsenal Akhirnya Puji Kehebatan Alexis Sanchez

Posted: 28 Dec 2017 09:40 PM PST

Manajer Arsenal, Arsene Wenger untuk pertama kalinya memberikan pujian kepada Alexis Sanchez pada musim 2017/18. Wenger sudah laman menanti performa terbaik eks Barcelona tersebut.

Sanchez menjadi pahlawan kemenangan Meriam London, sebutan Arsenal, dengan skor 3-2 atas Crystal Palace di Selhurst Park, London, Kamis (28/12/2017) atau Jumat dini hari WIB, dalam lanjutan Liga Inggris.

Dalam laga tersebut, Sanchez mencetak dua gol. Dia melepaskan empat sepakan, tiga di antaranya on target.

Pemain Timnas Chile itu juga menciptakan dua peluang mematikan di kotak penalti lawan. Total, Sanchez melepaskan 61 umpan, 50 di antaranya berhasil diterima dengan baik oleh pemain Arsenal.

"Saya merasa dia sangat bagus malam ini. Sejak menit pertama dia sudah fokus, dan kembali lugas," kata Wenger, dikutip dari ESPN.

"Sanchez yang seperti ini adalah pemain sepak bola yang hebat, seperti yang kita tahu. Dan penampilan seperti itulah yang Anda inginkan dari dia," ujar manajer Arsenal asal Prancis itu.

Namun demikian, masa depan Sanchez bersama Arsenal belum jelas. Kontrak pria berusia 29 tahun itu bersama Meriam London bakal berakhir pada 30 Juni 2018.

Karena hal tersebut, Sanchez dikabarkan bakal segera meninggalkan Emirates Stadium. Manchester City selalu dirumorkan menjadi klub terdepan yang berminat kepadanya.

"Saya tidak takut. Topik ini muncul hanya karena situasi kontraknya. Hingga saat ini, saya hanya akan mengulangi perkataan apa yang sebelumnya pernah saya ucapkan mengenai hal ini," ucap Wenger

Berikut rincian karier Sanchez di Arsenal sejak 2014

Main: 163

Gol: 80

Assist: 46

Kartu Kuning: 21

Kartu Merah: 0

Trofi: 2 Piala FA dan 1 Community Shield

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Unggah Foto Ini, Angel Lelga Puji Vicky Prasetyo?

Posted: 28 Dec 2017 09:40 PM PST

Setelah dikabarkan dekat dengan banyak wanita, Vicky Prasetyo memantapkan diri untuk mempersunting Angel Lelga. Rencananya pada 9 Februari 2018 mendatang keduanya akan menikah.

Seolah berusaha meyakinkan publik, Vicky Prasetyo dan Angel Lelga kerap memperlihatkan kemesraan di akun Instagram masing-masing. Bahkan mantan istri Rhoma Irama ini pun tak segan melemparkan pujian.

Dalam akun Instagramnya, Kamis (28/12/2017), Angel Lelga mengunggah foto kebersamaan dirinya dengan Vicky Prasetyo. Di tengah mereka terlihat wanita lain.

"Good people," tulis Angel Lelga sebagai keterangan foto. Apakah pujian tersebut untuk Vicky Prasetyo?

 

Sumber: Instagram/ angellelga

Vicky Prasetyo sempat takut mengajak Angel Lelga menikah lantaran gaya glamor yang diperlihatkan Angel. Namun bukan Vicky bila tak berani mendekati janda tanpa anak ini.

"Dia itu sosok wanita yang glamor dan sosialita. Saya tahu kehidupan dia cukup tinggi. Dan saat pertama kali berani mencintai seorang Angel Lelga, saya berpikir adalah seberapa besar living cost (biaya hidup) seorang Angel Lelga," ujar Vicky Prasetyo beberapa waktu lalu.

 

Angel Lelga-Vicky Prasetyo. (Instagram/vickyprasetyo777)

Usaha Vicky Prasetyo mendekati Angel Lelga berbuah manis. Vicky berhasil menaklukkan hati Angel Dan mahar yang dijanjikan Vicky Prasetyo pun bukan barang mewah, melainkan surat Ar-Rahman.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Juventus Ternyata Pernah Memburu Ronaldo

Posted: 28 Dec 2017 09:30 PM PST

Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo mengungkapkan bahwa dirinya pernah diinginkan oleh Juventus saat masih membela klub Portugal, Sporting Lisbon. Hal itu disampaikannya dalam wawancara bersama legenda Juventus, Alesaandro Del Piero.

"Saya ingin jujur agar semua orang tahu. Saat saya berusia 17 tahun (tahun 2002) dan mulai bermain untuk Sporting Lisbon, banyak klub tertarik pada saya. Jorge Mendes selalu penting buat saya karena dia selalu memberi saya saran yang tepat," ujar Ronaldo, seperti dilansir Calciomercato. "Ya, saya ingat bahwa Juventus juga tertarik pada saya, dan saya sangat senang waktu itu karena mereka adalah tim hebat." 

Selain Juventus, sambung Ronaldo, waktu itu dirinya juga diminati oleh Real Madrid dan banyak klub besar lainnya. Namun ia kemudian memutuskan menerima pinangan Manchester United (MU) karena dianggapnya paling menjanjikan.

"Tim yang menawarkan kondisi terbaik adalah MU, dan itu memang sudah jadi mimpi saya bisa bermain di Liga Inggris. Saya lebih memilih Liga Inggris ketimbang Serie A, dan United memberi saya kesempatan itu," kata Ronaldo, 32 tahun.

Tak ketinggalan, pemain yang telah mengoleksi lima gelar Ballon d'Or itu juga tak melupakan jasa mantan pelatihnya di MU, Alex Ferguson. Berkat Ferguson, Ronaldo bisa menjadi pemain terbaik dunia seperti sekarang.

"Ferguson banyak membantu saya, dan demikian pula Mendes yang menolong saya tiba di Manchester," kenang Ronaldo, kapten Timnas Portugal itu.

 

Striker Real Madrid, Cristiano Ronaldo, terjatuh saat berebut bola dengan pemain Gremio, Walter Kannemann, pada final Piala Dunia Antarklub di Stadion Syeikh Zayed, Abu Dhabi, Sabtu (16/12/2017). (AP/Hassan Ammar)

Selama enam tahun membela MU, Ronaldo membukukan 118 gol dalam 292 penampilan. Ia turut membantu MU memenangkan tiga gelar juara Liga Inggris, satu gelar Liga Champions (2008), Piala FA, Piala Liga, dan Piala Dunia Antarklub.

Kehebatan Ronaldo terus berlanjut dan bahkan semakin menjadi-jadi di Real Madrid. Sejauh ini ia sudah mempersembahkan dua trofi La Liga, tiga gelar Liga Champions, serta tiga gelar Piala Dunia Antarklub.

 

 

Cristiano Ronaldo  (AP/Paul White)

Jumlah gol Ronaldo bersama Madrid pun luar biasa banyak dan bahkan melebihi jumlah penampilannya. Ya, dari total 416 penampilan bersama Madrid, ia sudah mencetak 422 gol, plus menyumbang 127 assist. Catatan tersebut menjadikannya top scorer sepanjang masa Real Madrid.

Musim ini, kendati Real Madrid terseok-seok dan keran golnya juga agak seret, Ronado tetap mampu memimpin daftar top skorer di Liga Champions. Ya, dalam enam pertandingan di babak penyisihan grup, ia sudah mencetak sembilan gol. (Abul Muamar)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jung Kyung Ho Segera Nikahi Sooyoung?

Posted: 28 Dec 2017 09:30 PM PST

Empat tahun berjalan, kisah cinta Sooyoung dan Jung Kyung Ho selalu membuat penasaran publik. Pasalnya, mereka cenderung tertutup, tak mau memperlihatkan keharmonisan hubungan mereka di depan umum.

Sooyoung Jung Kyung Ho

Namun baru-baru ini, Jung Kyung Ho menceritakan seberapa dalam rasa cintanya terhadap Sooyoung dalam sebuah sesi interview bersama Ilgan Sports, 29 Desember 2017. Senyum Jung Kyung Ho nampak begitu mengembang saat nama Sooyoung disebut.

Sang jurnalis bertanya kepada aktor berusia 34 tahun ini. Seperti apa sosok Sooyoung di matanya, apa yang membuatnya jatuh cinta dan mampu menjalin hubungan hingga sekarang? Jung Kyung Ho kemudian menjawab.

 

Sooyoung

"Dia adalah pribadi yang sangat hangat, sesuatu yang tidak aku miliki. Dia memiliki semuanya yang tidak aku miliki dlam diriku," kata Jung Kyung Ho seperti dikutip Soompi, Jumat (29/12/2017).

"Kadang semua kebaikan yang dimilikinya membuatku cemburu, tapi karena itu juga aku sangat-sangat mencintainya. Sooyoung adalah wanita yang sangat memberiku kekuatan," lanjutnya.

Sooyoung

Jung Kyung Ho juga ingin membawa hubungannya ke jenjang yang lebih serius, namun ia tidak mau mengganggu karier Sooyoung. Ia akan menikahi Sooyoung namun tidak ingin mendesaknya. 

"Saya belum punya rencana untuk menikah. Saya tahu saya akan merasa stabil setelah menikah sehingga saya ingin menikah, tapi saya tidak bisa melakukannya sendiri. Saya juga harus memikirkan pasangan saya," tuturnya.

"Saya ingin membantunya (Sooyoung) memulai kariernya sebagai aktris dengan menjadi batu loncatannya. Saya tidak ingin membebani dia atau mengganggu kariernya dengan menikah. Saya ingin melihat Sooyoung bekerja secara aktif. Kupikir kita bisa menikah sesudahnya," Jung Kyung Ho mengakhiri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Orangtua yang Rutin Mendongeng Jauhkan Anak dari Sasaran LGBT

Posted: 28 Dec 2017 09:30 PM PST

Korban Lesbian, Gay, Biseksual, dan Transgender (LGBT) lebih banyak menyasar anak-anak dan remaja. Seperti halnya yang terjadi di Banten, Tangerang. Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI) mencatat, ada 36 anak korban LGBT di Banten sepanjang 2017. Korban LGBT tersebut berusia antara 6 hingga 14 tahun.

Untuk mencegah anak menjadi sasaran korban LGBT, Ketua Umum LPAI, Seto Mulyadi, memberikan tips buat para orangtua.

"Ajak anak ngobrol. Sesibuk apa pun tetap berikan waktu luang untuk ngobrol dengan anak. Saya juga seperti itu. Pulang kerja, biasakan ngobrol sama anak-anak," ungkap Kak Seto usai acara Catatan Akhir Tahun 2017: Membangun Ketangguhan Anak Indonesia Menghadapi Bahaya LGBT dan Perceraian. Kak Seto ditemui di Tamani Cafe and Resto, Gedung Melawai, Jakarta, ditulis Jumat (29/12/2017).

Orangtua juga harus lebih perhatian terhadap anak. Sebaiknya, tidak hanya bertanya soal akademik saja. Tapi tanyakan, apa yang dirasakan anak di sekolah atau aktivitas lain yang dilakukan.

 

 

Simak video menarik berikut ini:

Ajak anak mengobrol, salah satu cara mencegah anak jadi sasaran korban LGBT. (Sumber Flickr)

Cara lain mencegah anak jadi sasaran korban LGBT, yakni bacakan dongeng pada anak. 

"Ajak anak mendengarkan dongeng yang kita sampaikan. Walaupun anak sudah besar, tidak ada salahnya mendongeng. Kadang anak saya juga bilang, 'Ayah, dongeng lagi. Kangen dengar dongeng dari Ayah'," lanjut Kak Seto.

Ia juga mengingatkan, mendongeng dan mengajak anak mengobrol dapat membangun komunikasi yang lancar. Jadi, anak tidak malu-malu lagi untuk menyampaikan, apa yang dirasakan dan dialaminya.

Selain itu, orangtua jangan memanjakan anak dengan gawai. Lebih baik mengajak anak-anak ngobrol.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Dari Fashion hingga Biawak, 50 Komunitas Kumpul di Palembang

Posted: 28 Dec 2017 09:30 PM PST

Lebih dari 50 komunitas di Kota Palembang bertemu menggelar aksi potensi skill masing-masing dalam satu arena panggung pentas di pelataran depan Museum Sultan Mahmud Badaruddin Dua Palembang, pada Kamis, 28 Desember 2017.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Drama Penyelamatan Anjing yang Terjebak di Got

Posted: 28 Dec 2017 09:30 PM PST

Petugas pemadam kebakaran menghabiskan waktu hampir enam jam untuk mengeluarkan anjing yang terjebak di dalam selokan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Punya Fitur Mirip iPhone X, Oppo A83 Dibanderol Rp 2,8 Jutaan

Posted: 28 Dec 2017 09:30 PM PST

Akhir tahun 2017, Oppo terus mengumumkan smartphone terbarunya. Setelah merilis Oppo A75 dan A75s di Taiwan, Oppo kembali memperkenalkan smartphone barunya, Oppo A83.

Sebagaimana dikutip Gizmochina, Jumat (29/12/2017), Oppo A83 merupakan smartphone dengan desain bezeless. Sepintas penampakannya agak mirip dengan Oppo F5 yang dirilis di Indonesia. Bedanya Oppo A83 tidak dibekali dengan panel pemindai sidik jari, baik di bodi belakang maupun depan.

Seperti pada iPhone X, Oppo memang menghilangkan fitur keamanan fingerprint scanner dan menggantikannya dengan pengenalan wajah alias Face Unlock.

Oppo mengklaim, smartphone ini mampu memindai 128 wajah berbeda dan membuka smartphone hanya dalam waktu 0,18 detik.

Bodi Oppo A83 terbuat dari bahan metal dengan sisi yang akan melengkung untuk membuatnya lebih nyaman digenggam.

Secara spesifikasi, Oppo A83 memiliki layar HD+ berukuran 5,7 inci. Smartphone ini memiliki RAM 4GB dan ruang penyimpanan 32GB serta dimotori prosesor octa-core 2.5GHz kemungkinan adalah Helio P23 dari MediaTek.

Oppo A83 dibekali kamera utama 13MP yang hasil fotonya diklaim mampu menghasilkan resolusi tinggi. Sementara kamera depannya 8MP. Oppo A83 dibekali baterai 3.180mAh untuk mendukung kinerjanya.

Saat ini di Tiongkok, Oppo A83 dibanderol dengan harga 1.399 Yuan atau setara Rp 2,8 jutaan. Smartphone ini hadir dalam dua varian warna yakni gold dan black.

PR Manager Oppo Indonesia Aryo Meidianto memegang Oppo F5 6GB varian merah. (Liputan6.com/ Agustin Setyo Wardani).

Oppo baru saja menghadirkan varian lengkap Oppo F5 Series ke pasaran, mulai dari Oppo F5, Oppo F5 6GB, dan Oppo F5 Youth. Ketiga model ini hadir dengan spesifikasi yang mirip, namun ada perbedaan pada harga, spesifikasi kamera, dan RAM.

Salah satu keunggulan Oppo F5 Series adalah teknologi AI Beauty Recognition yang disematkan di kamera. Setelah kamera depan yang dibekali fitur AI, apa lagi rencana Oppo berikutnya?

Diungkapkan oleh PR Manager Oppo Indonesia Aryo Meidianto, Oppo selalu menghadirkan produk baru yang berupaya memuaskan konsumennya. Selain itu, kata Aryo, Oppo juga tidak ingin menghadirkan fitur yang sudah dibuat oleh produsen lain.

"Fokusnya kami coba teknologi kamera yang lebih baru lagi untuk ditawarkan ke konsumen. Kami tidak ingin membuat apa yang sudah dibuat produsen lain untuk diterapkan lagi di produk kami," kata Aryo saat ditemui media di Mall Emporium Pluit, Jakarta, Kamis (7/12/2017).

Alih-alih mengikuti vendor lain dalam menghadirkan fitur produk, Aryo menegaskan, "Lebih baik kami membuat perangkat yang menjadi trendsetter. Ketika kami mengeluarkan (perangkat dengan teknologi) AI, mendapat respons dari konsumen. Kami ingin membuktikan kalau Oppo itu juga memiliki teknologi," tutur Aryo.

(Tin/Cas)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jokowi Tutup Perdagangan Saham 2017, Intip Persiapan BEI

Posted: 28 Dec 2017 09:29 PM PST

Bursa Efek Indonesia (BEI) akan mengulang kembali tradisi tahun-tahun sebelumnya. Di penghujung tahun, kepala negara ataupun pejabat negara akan menutup perdagangan saham.

Seperti pada Jumat (29/12/2017) ini, Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang dijadwalkan akan menutup perdagangan saham. "Insya Allah Pak Jokowi yang akan menutup besok. Jam 16.00 WIB," kata Direktur Utama BEI Tito Sulistio kemarin.

Manajemen BEI sendiri telah melakukan sejumlah persiapan. Dari pantauan Liputan6.com, karpet merah telah terpasang di sepanjang jalan menuju lokasi penutupan perdagangan saham di main hall BEI.

Dalam pantauan, terdapat foto-foto bertemakan pasar modal menghiasi jalan menuju main hall. Kemudian, kursi-kursi juga sudah terpasang rapi untuk para undangan.

Dari susunan acara, prosesi penutupan perdagangan saham akan dimulai sejak pukul 14.00 WIB. Acara ini akan dimulai dengan peluncuran peraturan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengenai obligasi daerah, green bond, e-registration.

Tidak hanya itu, ada pula peresmian kebijakan pengembangan perusahaan efek daerah dan penyelesaian transaksi bursa dari T+3 menjadi T+2.

"Tapi acara dimulai dengan acara OJK akan mengeluarkan Peraturan OJK (POJK) tutup tahun, dan POJK yang saya lihat akan sangat menunjang perkembangan pasar modal kita," kata Tito.

Rombongan Presiden dijadwalkan tiba di BEI pada pukul 15.25 WIB. Sesampainya di BEI, Direktur Utama BEI Tito Sulistio akan memberikan laporan singkat kinerja BEI. Lalu, dilanjutkan dengan sambutan Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso.

Jelang penutupan perdagangan saham, Jokowi akan memberi sambutan singkat dan kemudian menutup perdagangan yang ditandai penekanan palm hand screen pukul 16.00 WIB.

Selanjutnya, Presiden akan memberikan pidato terkait arahan kepada pasar modal. Selesai pidato, Jokowi akan meninggalkan BEI yang dijadwalkan pada pukul 16.30 WIB.

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali bergerak di zona hijau pada pembukaan perdagangan saham Jumat pekan ini. Ini adalah perdagangan terakhir di 2017.

Pada pembukaan perdagangan saham, Jumat (29/12/2017), IHSG naik 26,69 poin atau 0,39 persen ke posisi 6.338,49. Indeks saham LQ45 juga naik 0,43 persen ke posisi 1.070,34. Sebagian besar indeks saham acuan menghijau.

Ada sebanyak 102 saham menguat sehingga mendorong IHSG ke zona hijau. Sedangkan 35 saham melemah. Di luar itu, 89 saham lainnya diam di tempat. Pada awal perdagangan, IHSG sempat berada di level tertinggi 6.340,89 dan terendah 6.322,95.

Total frekuensi perdagangan saham 11.643 kali dengan volume perdagangan 2,1 miliar saham. Nilai transaksi harian saham Rp 16 triliun. Investor asing melakukan aksi beli Rp 25 miliar di seluruh pasar. Posisi dolar Amerika Serikat berada di kisaran Rp 13.543.

Secara sektoral, dari 10 sektor saham pembentuk indeks terdapat satu sektor yang melemah, yakni barang konsumsi yang turun 0,15 persen.

Sementara yang menguat antara lain aneka industri yang naik 1,01 persen dan mencatatkan penguatan terbesar. Disusul keuangan yang naik 0,93 persen dan sektor saham industri dasar yang naik 0,24 persen.

Saham-saham yang catatkan top gainers antara lain saham PCAR naik 69 persen ke posisi Rp 254, saham CAMP melonjak 23 persen ke posisi Rp 1.835, dan saham JMAS naik 17,86 persen ke posisi Rp 1.010 per saham.

Sedangkan saham-saham yang tertekan antara lain saham SRAJ turun 12,69 persen ke posisi Rp 234, saham BKSW tergelincir 8,63 persen ke posisi Rp 212, dan saham ERTX susut 8,47 persen ke posisi Rp 108 per saham.

Analis PT Reliance Sekuritas Indonesia Lanjar Nafi mengatakan, gerak IHSG dibayangi aksi ambil untung. Terlebih, IHSG baru saja menembus rekor.

"Investor mencermati aksi profit taking akhir tahun yang berkemungkinan besar terjadi melihat kenaikan yang cukup signifikan sejak breakout level 6.150," kata dia Jakarta, Jumat (29/12/2017).

Lanjar memperkirakan, IHSG berada pada support 6.250. Sementara resistance pada level 6.330.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Langkah BNPT Cegah Aksi Terorisme di Malam Tahun Baru

Posted: 28 Dec 2017 09:29 PM PST

Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) mengambil langkah-langkah untuk mengamankan malam perayaan Tahun Baru 2018. Upaya itu dilakukan untuk memberikan jaminan kepada masyarakat yang menghabiskan malam pergantian tahun di tempat umum.

"Di daerah-daerah merah ada penebalan, kami menambah jumlah personel di daerah pusat keramaian dan jam-jam sibuk," ujar Kepala BNPT Komjen Pol Suhardi Alius usai menghadiri akad nikah putri Mensesneg di Yogyakarta, Jumat (29/12/2017).

Ia berpendapat, secara global serangan terorisme di dunia memiliki pola hampir serupa, seperti yang terjadi di Rusia dan Afghanistan. Mereka melancarkan aksinya di tempat ramai dan jam sibuk. BNPT pun melakukan antisipasi.

Meskipun sudah memaksimalkan aksi terorisme, Alius meminta jangan lengah sedikit pun dan meremehkan keberadaan teroris.

"Selama satu tahun ini sudah disebutkan semua spot terorisme, tetapi tetap harus waspada," ucap Alius.

Ia juga tidak menganggap enteng jaringan lama, bahkan infiltrasi sekecil apapun harus tetap diwaspadai pada malam perayaan Tahun Baru 2018. "Kalau ada masyarakat yang mengetahui hal yang tidak lazim, diimbau memberikan informasi kepada aparat," kata Alius.

Kepala Divisi Humas Polri, Irjen Setyo Wasisto, di Humas Polri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat 15 Desember 2017 mengatakan, terkait ancaman terorisme jelang Natal dan tahun baru, Polri belum mendapat informasi.

"Walaupun sudah dinyatakan sampai sekarang belum ada ancaman (terorisme), tetapi kita tidak boleh lengah, kita tidak boleh abai. Oleh sebab itu, Polri sudah melakukan upaya-upaya untuk menjaga stabilitas Kamtibmas," kata Setyo.

Setyo menjelaskan, aparat Densus 88 Antiteror juga ikut membantu menjaga stabilitas keamanan dari ancaman terorisme. Densus memantau pergerakan dan kemungkinan serangan teror dari kelompok teroris.

"Manakala mereka sudah menilai, kapan mereka (kelompok teroris) berbuat dan kapan tidak berbuat, sudah dipikirkan oleh kawan-kawan di Densus 88. Mereka (Densus 88 Antiteror) lebih paham membaca situasi itu," ucap Setyo.

Setyo menambahkan, Polri juga akan menggelar Operasi Lilin untuk pengamanan di perayaan Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2018. Pada 22 Desember 2017, Polri akan menggelar pasukan sedangkan operasi tersebut dilakukan sampai 1 atau 2 Januari 2018.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Striker Baru Persib Cedera Betis

Posted: 28 Dec 2017 09:20 PM PST

Striker baru Persib Bandung, Patrich Wanggai membawa kabar buruk untuk timnya. Pria berusia 29 tahun itu mengalami cedera betis pada kaki kanannya.

Wanggai mengalami masalah tersebut usai Persib melakukan pertandingan uji coba melawan FC UNY, Selasa (26/12/2017). Dalam laga itu, Wanggai diduetkan dengan Airlangga di lini depan.

"Pada laga itu, saya mengalami pembengkakkan di betis kanan. Tapi itu bukan masalah karena hal biasa bagi seorang pemain," kata eks Madura United itu dikutip dari situs resmi Persib.

Betis kanan Wanggai sudah mendapat perawatan dari fisioterapis Persib, Benidektus Adi Priatno. Wanggai berharap cederanya tidak membutuhkan waktu pemulihan yang lama.

"Awalnya di pertandingan itu kena benturan dengan pemain lawan. Sebenarnya saya enggak merasa sakit atau bagaimana. Saya masih lanjut main," ucapnya.

"Ini bengkak, pasti terasa. Biasanya, hal seperti ini bisa sembuh dalam sehari. Semoga saja," ujar pemain Persib kelahiran Nabire, Papua tersebut.

Kedatangan Wanggai di skuat Persib tak mendapat restu dari Bobotoh. Alasannya, aksi provokasi Wanggai ketika Maung Bandung menghadapi tim yang dibela Wanggai kala itum Borneo FC dalam kompetisi Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

Kala itu mantan pemain T-Team ini mengacungkan jari tengah ke arah bobotoh yang menyorakinya. Sikap itu dianggap melukai hati dan memancing amarah bobotoh.

"Sebenarnya itu bukan provokasi, tapi saya tahu itu salah, karena saya berbuat begitu dalam keadaan tensi di lapangan, beda ketika berada di luar lapangan," beber Wanggai.

"Mungkin saya khilaf atau buat hal yang tidak betul dan tidak benar dan saya minta maaf," kata dia.

Wanggai sendiri sudah melupakan insiden tersebut. Dia bakal totalitas bersama Maung Bandung untuk Liga 1 musim depan.

"Saya sudah biasa (mendapat banyak tekanan), kalau mental saya kembalikan lagi, tidak akan mungkin datang saat disuruh ke sini. Saya termotivasi membuktikan saja dan berusaha semaksimalnya," ucapnya mengakhiri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bumblebee Tampak Butut di Film Baru Transformers

Posted: 28 Dec 2017 09:20 PM PST

Hailee Steinfeld saat ini tengah membintangi film berjudul Bumblebee yang merupakan bagian dari waralaba Transformers. Sebuah foto terbaru pun ditampilkan oleh majalah Empire.

Seperti dipamerkan oleh Empireonline.com, Kamis (28/12/2017), dalam foto terbaru film waralaba Transformers itu, Bumblebee memiliki wujud mobil VW Beetle berwarna kuning.

Hailee Steinfeld menaiki mobil Bumblebee di film baru Transformers. (Empire)

Dalam fotonya, Hailee Steinfeld tampak sedang membuka pintu mobil sambil memandang ke arah depan. Mobil VW Beetle yang menjadi wujud Bumblebee pun tampak butut dengan debu di bagian pintu dan body lain.

Sayangnya, tak dijelaskan lebih rinci mengenai adegan dalam foto tersebut. Hanya disampaikan bahwa keduanya akan menjadi partner baru di film Transformers yang akan datang.

 

 

Michael Bay. foto: comicvine.com

Travis Knight selaku pimpinan studio animasi Laika yang juga sutradara Kubo And The Two Strings, bakal menyutradarai film Bumblebee. Menjadikannya sebagai film pertama Transformers yang disutradarai tanpa Michael Bay.

"Saya ingin mendekati waralaba besar, ekspansif ini dan benar-benar fokus pada sebuah sudut kecil kanvas. Semua yang telah saya coba lakukan di Laika, mencari perpaduan kegelapan dan cahaya, intensitas dan kehangatan, humor dan hati yang indah, saya ingin membawa waralaba Transformers," kata Knight kepada Empire.

Optimus Prime di film Transformers. (movietvtechgeeks.com)

Transformers Bumblebee kabarnya bakal memasukkan karakter Optimus Prime yang dalam film pertama baru tiba di bumi pada era 2000-an. Kisah film Bumblebee sendiri akan berada di era 1980-an, tepatnya tahun 1986.

Banyak penggemar yang menganggap Transformers Bumblebee bakal memiliki sentuhan ala film animasi berjudul Iron Giant. Ditambah lagi, produser film ini menyebutkan bahwa para penonton hanya akan melihat sedikit robot di di sepanjang cerita.

Bumblebee yang juga memiliki judul alternatif Transformers Universe: Bumblebee, rencananya akan tiba di bioskop pada 21 Desember 2018.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ada Formula Baru, Tiket KA Ekonomi Jarak Jauh Lebih Murah di 2018

Posted: 28 Dec 2017 09:15 PM PST

PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyatakan dengan diterapkannya formula tarif kereta baru pada 2018, harga tiket kereta jarak jauh dan sedang menjadi lebih murah. Tarif ditetapkan berdasarkan zona stasiun tujuan penumpang, sehingga tarif tidak dipukul rata seperti tahun-tahun sebelumnya. 

‎"Artinya bisa lebih murah, karena enggak satu tarif‎," kata Direktur Keuangan KAI, Didiek Hartantyo, di Jakarta, Jumat (29/12/2017).

Menurut Didiek, penerapan formula tarif baru tersebut tidak akan mempengaruhi keuangan ‎KAI. Pasalnya, minat masyarakat dalam menggunaan moda transportasi kereta akan meningkat atas aturan itu. 

"Kan, setelah penumpang turun di stasiun, ada yang naik lagi (di stasiun tersebut). Dengan tarif ini orang jarak dekat bisa naik kereta ekonomi. Enggak pengaruh ke keuangan KAI‎, enggak ada penurunan revenue‎," paparnya.

Direktur Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan, Zulfikri, menjelaskan tentang pemberlakuan formula tarif kereta baru tersebut. Sebelumnya, kata dia, besaran harga tiket kereta dipukul rata sampai stasiun tujuan akhir. 

Dengan adanya formula tarif baru, maka harga tiket kereta disesuaikan dengan stasiun tujuan si penumpang. KAI akan memberlakukan tiga zona tarif untuk kereta jarak jauh dan dua zona untuk jarak sedang.

"Jadi untuk jarak jauh ada tiga zona, zona dekat, sedang dan jauh. Zona itu berdasarkan wilayah yang dijadikan ‎patokan, misalnya Jakarta-Surabaya, zonanya Jakarta-Cirebon, Cirebon-Semarang, Semarang-Surabaya. Kalau jarak sedang ada dua zona, zona dekat dan sedang," jelas Zulfikri.

Sebelumnya, Zulfikri mengungkapkan, formula tarif kereta baru tersebut hanya berlaku pada kereta ekonomi. Hal ini untuk mengakomodir komplain masyarakat yang dikenakan tarif terjauh, meski stasiun tujuannya dekat.

"Perubahan ini karena ada komplain masyarakat. Tarif kereta kok sama saja sama yang jauh," katanya. 

Tonton Video Pilihan Ini

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan menerapkan formula tarif baru kereta untuk kelas ekonomi jarak jauh dan sedang. Hal ini untuk meringankan beban masyarakat yang memanfaatkan jasa transportasi kereta.

Direktur Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan Zulfikri mengatakan, sebelumnya besaran tarif kereta dipukul rata sampai stasiun tujuan akhir. Namun mulai Januari 2018, kementerian Perhubungan akan menetapkan tarif parsial.

"Pada 2018 akan ada formula tarif yang berbeda, tarif parsial, kalau yang lalu tarif flat jarak jauh dan dekat sama," kata Zulfikri, di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Kamis (28/12/2017).

Tarif parsial yang dimaksud adalah pengenaan besaran tarif disesuaikan dengan stasiun tujuan si penumpang. PT Kereta Api Indonesia (Persero) akan memberlakukan tiga zona tarif untuk kereta jarak jauh dan dua zona untuk jarak sedang.

"Zona itu berdasarkan wilayah yang dijadikan ‎patokan, misalnya Jakarta-Surabaya, zonanya Jakarta-Cirebon, Cirebon-Semarang, Semarang-Surabaya. kalau jarak sedang ada dua zona, zona dekat dan sedang," jelas Zulfikri.

Zulfikri mengungkapkan, formula tarif kereta baru tersebut hanya berlaku pada kereta ekonomi. Hal ini untuk mengakomodir komplain masyarakat yang dikenakan tarif terjauh meski stasiun tujuannya dekat.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hati-Hati, 11 Lokasi Separator Busway Ini Sering Makan Korban

Posted: 28 Dec 2017 09:12 PM PST

Kecelakaan lalu lintas (laka lantas) yang diakibatkan separator busway masih sering terjadi. Hal tersebut, karena masih didapatkan pemasangan separator yang masih sangat kurang memadai dari aspek keamanan dan keselamatan.

Dijelaskan Kasubdit Bin Gakkum Dirlantas Polda Metro Jaya, AKBP Budiyanto, contoh jelasnya, tidak ada tanda atau marka yang memberikan petunjuk bahwa di depan terdapat separator. Lalu, desain dan pemasangan separator belum mampu meminimalkan dampak benturan.

"Tanda atau mata kucing di beberapa tempat yang dipasang pada separator mengalami pemudaran sehingga tidak mampu memberikan tanda pantul yang maksimal, terutama malam hari, bahkan kadang-kadang PJU mati," tulis Budiyanto dalam pesan elektroniknya kepada Liputan6.com, Jumat (29/12/2017).

Sementara itu, penyebab laka lantasnya sendiri, bisa diakibatkan beberapa faktor, seperti manusia (human error), kendaraan (tidak laik dan persyaratan teknis), jalan, perlengkapan dan kelengkapannya, serta faktor lingkungan.

"Dari beberapa faktor penyebab itulah, kecelakaan dapat terjadi sehingga konsekuensinya dipertanggung jawabkan kepada lingkup kapasitas pada faktor tersebut," tambah Budiyanto.

Lanjutnya, ia mencontohkan, jika laka lantas diakibatkan oleh jalan dan fasilitas pendukungnya, yang bertanggung jawab adalah penyelenggara jalan sesuai dengan kelas jalannya.

Polisi berjaga didekat mobil yang menabrak separator busway matraman arah kampung melayu, Jakarta, Sabtu (25/2). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Berdasarkan hasil survei, separator busway yang rawan laka lantas, antara lain:

1) Depan halte Jalan Sutoyo, depan Wika keluar Underpass Cawang arah utara Jakarta timur

2) Depan Pasar Gembrong, Jakarta timur

3) Jatinegara, arah Utara Jakarta Timur

4) Jatinegara Selatan, Jakarta Timur

5) Depan Polres Jakarta Barat

6) Slipi 1 S Parman, Jakarta barat

7) Depan Darmais, Jalan S Parman, Jakarta Barat

8) Pintu masuk Tol Slipi, Jalan S Parman, Jakarta Barat

9) Latumenten, Jakarta Jarat

10) Gelong, samping Tol Tanjung Duren, Jakarta Barat

11) Jalan Gatot Subroto, dekat pintu masuk Tol Semanggi 1 & 2

12) Tempat- tempat lain.

 

Sebuah mobil menabrak separator busway matraman arah kampung melayu, Jakarta, Sabtu (25/2). Diduga pengemudi kehilangan kendali yang akhirnya mengakibatkan menabrak separator busway. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sementara itu, dalam UU Nomor 22 Tahun 2009, tentang lalu lintas dan angkutan jalan, pasal 273 (1), setiap penyelenggara jalan yang tidak segera, dan patut memperbaiki yang rusak, mengakibatkan laka lantas dan menimbulkan korban luka ringan, dan kerusakan kendaraan/barang, pidana penjara 6 bulan atau denda paling banyak Rp 12.000.000 (dua belas juta).

(2) mengakibatkan luka berat, pidana penjara 1 tahun atau denda paling banyak Rp 24.000.000.

(3) Mengakibatkan meninggal dunia, pidana penjara 5 tahun atau denda, paling banyak Rp 120.000.000 ( 4 ) Tidak memberi tanda atau rambu-rambu jalan yang rusak, pidana penjara 6 bulan atau denda paling banyak Rp 1.500.000

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

NBA: Tanpa Leonard, Spurs Hajar Knicks

Posted: 28 Dec 2017 09:10 PM PST

San Antonio Spurs berhasil meraih kemenangan saat menjamu New York Knicks pada lanjutan NBA, Kamis (28/12/2017) atau Jumat (29/12/2017) pagi WIB. Tanpa Kawhi Leonard, Spurs tetap mampu menghajar Knicks 119-107.

Pelatih Spurs Gregg Popovich memilih mengistirahatkan Leonard pada laga ini. Leonard baru pulih dari cedera panjang. 

Meski tak diperkuat Leonard, Spurs tetap tampil trengginas. Mereka unggul 32-24 berkat 10 angka dari point guard veteran Tony Parker.

Di kuarter dua, dimotori Michael Beasley, Knicks bangkit dan memangkas jarak menjadi hanya tertinggal satu poin saat jeda babak pertama.

Spurs kembali menemukan irama permainan di kuarter tiga. Mereka kembali menjauh setelah merebut kuarter tiga 32-26. Spurs tak lagi terbendung di kuarter empat dan berhasil menutup laga dengan keunggulan 12 poin.

 

Center LaMarcus Aldridge menjadi top scorer dengan sumbangsih 25 poin. Pau Gasol juga tampil apik dengan 17 poin dan 11 rebound serta tujuh assists.

Di kubu Knicks, Beasley memimpin dengan 23 poin. Sementara Kristaps Porzingis hanya membuat 18 angka.

Kemenangan ini membuat Spurs mempertajam rekor apik di kandang. Spurs menang 17 kali dan cuma kalah dua kali saat berlaga di AT&T Arena. Ini menjadi kemenangan ketiga beruntun Spurs.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

V BTS Dinobatkan sebagai Pria Berwajah Tertampan 2017

Posted: 28 Dec 2017 09:10 PM PST

Publikasi tahunan TC Candler baru saja mengeluarkan daftar pria berwajah tertampan di dunia tahun 2017. Tahun ini wakil dari Korea Selatan, V BTS, berada di puncak daftar bertajuk "The 100 Most Handsome Faces of 2017" itu.

Selain V BTS, tahun ini ada cukup banyak idola K-Pop yang masuk dalam daftar tersebut. Dari BTS, ada dua rekan V yang ikut masuk dalam daftar, yakni Jungkook dan Jimin.

Dalam daftar ini juga muncul nama mendiang Jonghyun SHINee di posisi 27. Dalam video yang diunggah di YouTube untuk mengumumkan daftar ini, TC Candler sempat memberikan penghormatan pada pelantun "Breath" yang meninggal bunuh diri tersebut.

 

Sumber: YouTube/ TC Candler

Dilansir dari Soompi, Jumat (29/12/2017), berikut daftar lengkap artis K-Pop yang masuk dalam daftar tersebut.

1. V BTS

9. Sehun EXO

13. Jungkook BTS

19. Taeyang Big Bang

23. Nam Joo Hyuk

27. Jonghyun SHINee

35. Jackson GOT7

38. Kai EXO

40. Choi Siwon Super Junior

42. Takuya Cross Gene

45. Luhan

47. BM KARD

49. Mingyu Seventeen

60. Kris Wu

64. Jimin BTS

70. Mark GOT7

72. Wonwoo Seventeen

84. Lee Min Ho

99. Taeyong NCT

 

 

Sumber: YouTube/ TC Candler

Daftar tahunan yang dikeluarkan TC Candler ini mulai populer di Korea Selatan sejak beberapa tahun belakangan. Terutama setelah anggota After School, Nana, meraih posisi puncak untuk daftar The 100 Most Beautiful Faces pada 2014 dan 2015.

TC Candler mulai merilis daftar 100 Most Beautiful Faces sejak 1990, dan memulai daftar 100 Most Handsome Faces sejak empat tahun lalu. Meskipun telah berjalan cukup lama, sejumlah kalangan masih meragukan keabsahan dan mempertanyakan paramater penentuan para artis yang masuk dalam daftar ini.

Dari Facebook resmi TC Candler, disebut bahwa nama-nama yang masuk dalam daftarnya merupakan pilihan dari warganet, yang kemudian diolah oleh TC Candler agar bisa mewakili wajah dari beragam negara dan budaya yang berbeda.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Misteri Senjata Biologis Korea Utara

Posted: 28 Dec 2017 09:04 PM PST

Antibodi antraks ditemukan dalam tubuh salah satu tentara Korea Utara (Korut) yang membelot sepanjang 2017. Temuan itu memunculkan dugaan, Korut tengah mengembangkan senjata biologis dari bakteri Bacillus anthracis, penyebab antraks.

Analis Pertahanan Korea Defense Security Forum (KODEF), Shin Jong-woo mengatakan, vaksin antibodi antraks mungkin diberikan kepada tentara Korea Utara yang berpartisipasi dalam proyek senjata biologis.

Sebelumnya, penelitian dari Belfer Centre for Science and International Affairs, Harvard Kennedy School mengungkapkan, Korut tengah membangun gudang senjata biologis. Tujuannya, untuk menabur rasa takut dan panik di Semenanjung Korea.

Selengkapnya dapat dilihat dalam Infografis di bawah ini:

 

Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un (ketiga kiri) memeriksa Rudal Hwasong-15 versi terbaru dari Hwasong-14, yang pernah diuji coba Juli lalu. (KCNA/Korea News Service via AP)

Sementara itu, pada pekan lalu, beredar kabar yang menyebut bahwa Korut telah memulai tes untuk memuat bakteri antraks dalam hulu ledak rudal balistik antarbenua mereka.

Surat kabar Jepang Asahi Shimbun, mengutip sumber intelijen di Seoul melaporkan, rezim Kim Jong-un diduga kuat menggelar tes ketahanan panas dan tekanan untuk menguji bakteri antraks agar dapat bertahan dalam panas yang hebat rudal balistik antarbenua saat memasuki atmosfer Bumi.

Dugaan itu semakin diperkuat dengan laporan dari Amerika Serikat.

Pemerintahan Presiden AS Donald Trump pekan lalu menuding bahwa Korut telah dan tengah melakukan penelitian dalam bidang "senjata kimia dan biologi" yang dapat dijadikan hulu ledak untuk rudal. Washington DC juga menuduh rezim Kim Jong-un menghabiskan biaya ratusan juta dolar untuk mengembangkan proyek hulu ledak senjata biologis dan kimia.

Militer Korea Selatan di atas kendaraan tempur. (AFP)

Mencuatnya kabar dugaan rudal antraks yang tengah dikembangkan oleh Korut itu memicu keresahan di Korea Selatan.

Pada Minggu, 24 Desember 2017, Kantor Kepresidenan Korea Selatan mengonfirmasi bahwa mereka tengah mengembangkan vaksin antraks sepanjang tahun ini. Namun, pihak kepresidenan membantah jika vaksin tersebut hanya akan diberikan kepada pejabat pemerintahan. Komentar itu menyulut kontroversi.

Dugaan kontroversi itu lantas memicu desakan dari sejumlah pihak Korea Selatan yang meminta agar vaksin antraks juga diberikan kepada semua warga Negeri Ginseng.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Akhir Damai Kasus Salah Diagnosis Dokter RS Siloam Kupang

Posted: 28 Dec 2017 09:02 PM PST

Kasus kematian bocah dua tahun, Darren Davriel Agus Boling di RS Siloam Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) berakhir damai. Keluarga Darren dan RS Siloam bersepakat untuk damai.

"Iya, kami sudah ketemu pihak RS Siloam dan minta klarifikasinya," ujar juru bicara keluarga Darren, Daniel Boling kepada Liputan6.com, Kamis, 28 Desember 2017.

Menurut Daniel, dalam pertemuan itu, RS Siloam mengakui kesalahannya dan keluarga memutuskan untuk berdamai. "Sudah ada itikad baik, sehingga kami putuskan berdamai," kata Daniel.

Meski sudah berdamai, Daniel berpesan agar kasus itu tidak boleh terulang lagi. "RS Siloam setahu kami taraf internasional sehingga banyak masyarakat yang berharap mendapatkan perawatan. Tetapi kalau begini, masyarakat bida takut berobat ke RS Siloam," tutur Daniel.

Direktur RS Siloam, Hans Lie menyampaikan hal senada setelah memberikan klarifikasi."Kami bertemu keluarga dan orangtua Darren. Hasilnya kami berdamai," kata Hans.

Menurut Hans, pelayanan rumah sakit yang melibatkan pelayanan medis kedokteran diatur oleh komite medik rumah sakit, tidak terkecuali dokter umum ataupun dokter spesialis.

"Kami minta maaf atas kejadian ini dan berjanji akan melakukan pembenahan pelayanan," ucap Hans.

Ilustrasi jasad bayi

Darren Gavriel Agus Boling, bocah dua tahun meninggal dunia saat mendapat perawatan medis di RS Siloam Kupang, Nusa Tenggara Timur pada, Minggu, 17 Desember 2017, sekitar pukul 20.07 Wita.

Kematian bocah laki-laki yang berdomisili di Kelurahan Fatululi, Kota Kupang itu menyisakan banyak kejanggalan bagi pihak keluarga. Pihak keluarga menduga, Darren meninggal karena diduga dokter salah diagnosis.

Daniel mengatakan, Darren menderita demam dan panas tinggi sejak Jumat, 15 Desember 2017, yang menurut dugaan mereka Darren diserang demam berdarah (DBD). Selain panas tinggi, ada darah keluar dari hidung.

Bahkan, ketika diberi susu, Darren muntah disertai bercak darah. Namun, dokter yang menangani Darren mangatakan tidak ada gejala demam berdarah dan menyarankan hanya dilakukan rawat jalan.

"Kami langsung bawa ke RS Siloam sore itu juga. Dari gejala, kami orang awam saja tahu jika itu gejala DBD, tetapi dokter mengatakan lain, sehingga kami kembali ke rumah," ujar juru bicara keluarga, Daniel Boling kepada Liputan6.com, Kamis, 21 Desember 2017.

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jelang Pilkada Jatim, Nama Saifullah Yusuf Dicatut untuk Penipuan

Posted: 28 Dec 2017 09:01 PM PST

Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Timur 2018, terjadi aksi penipuan yang mengatasnamakan calon gubernur yang diusung PDIP, Saifullah Yusuf atau Gus Ipul.

Hal ini diketahui setelah Polsek Rungkut, Surabaya, Jawa Timur, mendengar informasi tentang ratusan warga di kawasan Rungkut Kidul Gang Kauman Surabaya ribut setelah ditipu oleh seseorang yang mengatasnamakan sebagai tim sukses Gus Ipul.

Mendengar namanya dicatut untuk penipuan, Gus Ipul yang saat ini masih menjabat Wakil Gubernur Jawa Timur mengaku terkejut. "Saya kaget mendengar informasi tersebut dari media bahwa nama saya digunakan pihak tak bertanggung jawab," tutur Gus Ipul di Surabaya, Jumat (29/12/2017).

Gus Ipul sangat menyesalkan aksi penipuan yang mengatasnamakan namanya dan telah merugikan banyak orang, terlebih menjelang Pilkada Jatim 2018.

Dia menegaskan, tim relawan yang dibentuknya tidak akan meminta uang serupiah pun, sehingga jika ada yang meminta biaya, maka dipastikan bukan tim relawannya.

"Ke depan, masyarakat harus lebih waspada karena banyak sekali modus yang dilakukan pihak tak bertanggung jawab untuk mengeruk kepentingan pribadi," kata Gus Ipul.

 

Pasangan Cagub-Cawagub Jawa Timur, Saifullah Yusuf (baju putih) dan Abdullah Azwar Anas saat diperkenalkan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri di Jakarta, Minggu (15/10). Megawati juga menetapkan Cagub-Cawagub Sulsel. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Dia mengapresiasi aparat kepolisian karena langsung mengusut kasusnya.

"Terima kasih kepada kepolisian yang langsung bertindak dan kami harap kasus ini diusut sampai tuntas. Kasihan masyarakat yang menjadi korban," ucap Gus Ipul.

Sementara itu, tim Pemenangan Saifullah Yusuf -Abdullah Azwar Anas (Gus Ipul-Anas) meminta aparat penegak hukum segera menindak dan menyelesaikan kasus penipuan ini sesuai mekanisme hukum.

Desakkan ini diungkapkan Ketua Tim Pemenangan Gus Ipul-Anas, Hikmah Bafaqih, menanggapi kasus penipuan yang dialami 150 warga Rungkut Surabaya.

hasil penyelidikan, warga ditipu oleh seseorang yang mengaku sebagai Tim Sukses Gus Ipul-Anas, dengan menjanjikan bantuan dana hibah Rp 15 juta per orang untuk pengembangan UMKM.

Caranya, warga dimintai sejumlah uang jika ingin dana hibahnya cair. Padahal setelah warga membayar, ternyata penipu tersebut malah menghilang. Kasus penipuan ini, ditangani di Polsek Rungkut, Surabaya.

"Gus Ipul-Mas Anas tidak pernah mengadakan program hibah ataupun bentuk lainnya yang meminta atau menghimpun dana dari masyarakat. Apalagi yang disertai janji-janji yang tak masuk akal," kata Hikmah.

 

 

Wakil Gubernur Jawa Timur, Saifullah Yusuf (kedua dari kiri), saat mengikuti acara Senam Gelora di Sidoarjo, Minggu (17/9/2017). (Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Atas kejadian ini, Hikmah mengaku prihatin dan berharap kasus ini segera diselesaikan.

Hikmah juga mengimbau relawan Gus Ipul-Anas, untuk lebih meningkatkan kewaspadaan dan komunikasi agar kejadian-kejadian semacam ini dapat dideteksi lebih dini dan bisa dilakukan pencegahan.

Kapolsek Rungkut Komisaris Polisi Esti Setija Oetami mengatakan, jumlah korban sebanyak 147 orang. Pelaku penipuan diduga berinisial ES, yang tercatat sebagai residivis dan telah berkali-kali keluar masuk penjara atas kasus serupa.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tutup Akhir Tahun, Cek Daftar Harga Diskon Debenhams Senayan City

Posted: 28 Dec 2017 09:00 PM PST

Akan ada satu lagi gerai ritel yang tutup di penghujung tahun 2017. PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP) memutuskan untuk menutup gerai ritel Debenhams yang berada di Senayan City.

Sebelum tutup, Debenhams Senayan City mengumbar diskon besar-besaran ke hampir seluruh produknya. Pengunjung yang berbelanja di sana bisa mendapatkan potongan harga hingga 70 persen.

Pantauan Liputan6.com, Jumat (29/12/2017), beberapa produk memang dijual dengan harga miring. Pakaian dalam wanita bermerek Redherring misalnya, menawarkan bra yang dijual dengan harga Rp 200 ribu menjadi 60 ribu. Ada juga merek pakaian dalam wanita yang lain yang mengobral dua buah paket bra dari harga Rp 350 ribu menjadi 105 ribu.

Pakaian wanita yang dijual dari rentang harga Rp 200 ribu hingga Rp 1,3 juta pun diobral dengan diskon 70 persen. Bagi yang sedang mencari blus wanita, Anda bisa mencoba melihat merek The Collection yang dijual dengan harga Rp 500 ribu menjadi Rp 150 ribu. Ada juga celana jeans wanita merek Maine yang didiskon 70 persen dari Rp 700 ribu menjadi 210 ribu.

Kemeja pria dijual dari harga Rp 430 ribu menjadi Rp 258 ribu. Sementara itu, jeans pria dengan merek Redherring diobral dari harga Rp 600 ribu menjadi Rp 180 ribu.

Baju anak merek RJR John Rocca dijual dari harga Rp 350 ribu menjadi Rp 104 ribu.

Bagi Anda yang mencari tas wanita, ada promo tas kulit Gobelini beli 1 gratis 1 yang harganya sebesar Rp 2,49 juta. Ada juga promo yang sama untuk tas wanita bermerek Lescatino dengan harga Rp 699 ribu.

Mainan anak tidak ketinggalan mendapat diskon. Untuk barang-barang ini diskonnya beragam, mulai dari 30-70 persen. Diskon terbesar ada pada barang perlengkapan Natal yang mendapat potongan harga hingga 80 persen.

Ayu, salah seorang pramuniaga Debenhams Sency, mengatakan, diskon ini akan terus berlangsung hingga akhir tahun atau 31 Desember 2017. Pada hari terakhir, pengunjung juga bisa mendapat diskon tambahan 20 persen dalam rangka cuci gudang.

"Hari terakhir nanti tanggal 31, diskonnya 70 plus 20 persen, kita buka dari pagi," tuturnya.

Nantinya, Debenhams juga akan menggelar midnight sale pada 30 Desember 2017. Pengunjung bisa mendapat barang diskon 70 persen hingga pukul 02.00 malam.

"Nanti tanggal 30 kita ada midnight sale juga," pungkasnya lagi.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Kondisi gerai ritel Debenhams di Senayan City sebelum tutup. Gerai ritel ini mengumbar diskon besar-besaran bagi berbagai produknya (Vina A. Muliana/Liputan6.com)

PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP) sebagai pemegang lisensi Debenhams mengatakan, salah satu penyebab tutupnya gerai ritelnya terkait keberadaan toko online.

"Di seluruh dunia, tren berbelanja generasi milenial telah beralih dari department store. Mereka lebih memilih untuk berbelanja di gerai specialty store. Hal ini juga terjadi di seluruh dunia, tidak terkecuali di Indonesia," ujar Head of Corporate Communication MAP, Fetty Kwartati, dalam keterangannya.

Pola perubahan tren belanja ini, menurut dia, tidak hanya terjadi di Indonesia, tapi juga global secara keseluruhan. "Keputusan untuk menutup gerai-gerai tersebut diambil setelah mempertimbangkan perubahan tren ritel secara global," kata dia

Hal lain, dikatakan Fetty, seiring langkah perseroan melakukan upaya restrukturisasi. Saat ini MAP tengah melakukan konsolidasi bisnis department store. Perusahaan akan fokus pada gerai ritel lain miliknya, seperti SOGO, SEIBU, dan Galeries Lafayette.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3: Tradisi Menyakitkan Kaum Wanita, Fakta Hidup Korea Selatan

Posted: 28 Dec 2017 09:00 PM PST

Setiap suku di berbagai belahan dunia punya budaya dan tradisi yang berbeda. Beberapa tradisi itu sangat tidak ramah bagi kaum wanita. Bahkan, bisa dibilang sangat menyakitkan bagi wanita.

Seperti tradisi masyawakat Mauritania di Afrika yang memaksa wanita makan banyak agar berbadan gemuk. Alasannya, mereka percaya bahwa wanita berbadan besar bisa mendatangkan keberuntungan.

Selain di Afrika, sejumlah wilayah lain yang punya tradisi menyakitkan bagi wanita dirangkum dalam salah satu artikel di kanal Citizen6, Liputan6.com. Artikel itu pun menjadi yang paling banyak dikunjungi pembaca.

Sementara itu, artikel seputar fakta hidup di Korea Selatan yang tidak seindah dalam drama, menempati urutan kedua terpopuler. Diikuti artikel tentang nenek renta yang selundupkan 5 kg ganja dalam tubuh.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. Tradisi Menyakitkan bagi Kaum Wanita di Berbagai Dunia

Kehidupan bumi diisi oleh berbagai suku, ras, budaya, dan agama yang beragam. Ada ratusan negara yang tercatat menghuni planet bumi ini. Tiap negara juga terpecah berbagai wilayah yang masing-masing memiliki adat dan tradisi yang berbeda. Bahkan di antaranya ada tradisi yang aneh. Dilansir dari WittyFeed, inilah 6 tradisi aneh yang diperuntukkan kaum hawa.

Selengkapnya...

Anggapan Tentang Hidup Indah di Korea Ternyata Tidak Sepenuhnya Benar (Sumber Foto: pixabay.com)

Banyak yang mengira kehidupan di Korea Selatan sangatlah indah seperti di dalam drama-drama yang ditampilkan, seperti wanita cupu yang jatuh cinta pada pria kaya, atau bahkan pakaian-pakaian yang dikenakan sangatlah simple namun elegan.

Namun siapa sangka, Korea Selatan merupakan termasuk dalam 5 besar negara dengan angka kematian akibat bunuh diri tertinggi di dunia. Kok bisa? Ini dia penjelasannya.

Selengkapnya...

(viral4real.com)

Seorang lansia dari Nogales, Arizona ditahan Imigrasi dan Bea Cukai AS, karena tertangkap membawa ganja seberat 5 kg yang diikat ke tubuhnya.

Saat ditangkap petugas, perempuan tua berumur 94 tahun itu tampak terkejut dan takut. Ketika dimintai keterangan petugas, dia mengatakan bahwa telah dipaksa orang-orang tak dikenal untuk menyelundupkan ganja melintasi perbatasan Meksiko-AS.

Perempuan tua itu awalnya sedang menyeberangi gerbang Pedestrian Morley. Petugas perbatasan kemudian curiga dan meminta nenek itu untuk diperiksa.

Selengkapnya...

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Coutinho Sulit, Barcelona Bidik Eks Real Madrid

Posted: 28 Dec 2017 09:00 PM PST

Bursa transfer musim panas segera dibuka. Barcelona sedang mempersiapkan rencana cadangan bila gagal merekrut bintang Liverpool, Philippe Coutinho.

Los Blaugrana, sebutan Barcelona, masih menargetkan Coutinho sebagai buruan utama di bursa transfer musim dingin. Namun kenyataannya, rencana mereka dihalangi Liverpool yang selalu menolak tawaran Barcelona.

Hal ini membuat tim besutan Ernesto Valverde menyiapkan rencana lain. Barcelona ingin merekrut mantan winger Real Madrid, Angel Di Maria.

Peluang Barcelona mendapatkan Di Maria dari Paris Saint-Germain (PSG) lebih besar. Pasalnya, Di Maria hanya menjadi pelapis striker muda PSG, Kylian Mbappe.

Manajemen Los Blancos dikabarkan Football Espana sudah mengajukan tawaran sebesar 45 juta euro plus bonus 15 juta euro kepada PSG demi mendapatkan Di Maria. Ini menjadi kali kedua Barcelona mengajukan tawaran kepada PSG.

Sebelumnya, pada bursa transfer musim panas lalu, Barcelona sudah mengajukan penawaran untuk mendapatkan pemain timnas Argentina tersebut.

Namun tawaran itu ditolak oleh PSG. Klub asal Prancis itu meminta Barcelona membayar pria berusia 29 tahun tersebut dengan mahar 75 juta euro.

Di Maria telah mencatatkan 108 penampilan bersama PSG di semua kompetisi. Dia tercatat berhasil mencetak 33 gol dan menyumbang 46 assist.

Eks Manchester United ini pernah membela Real Madrid pada 2010 hingga 2014. Bersama Real Madrid, dia mencatatakan 36 gol dan 87 assist dari 190 pertandingan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

ISIS Klaim Dalang Bom Bunuh Diri di Kabul yang Tewaskan 41 Orang

Posted: 28 Dec 2017 09:00 PM PST

Kelompok teroris ISIS mengklaim bertanggung jawab atas serangan bom bunuh diri di Kabul, Afghanistan pada Kamis, 28 Desember 2017 lalu.

Bom bunuh diri itu menyasar sebuah gedung pusat kebudayaan Syiah dan kantor berita Afghan News Agency yang terletak di bangunan yang sama.

Peristiwa itu menewaskan 41 orang serta 84 lainnya terluka. Dua di antara korban tewas adalah anak-anak. Demikian seperti dilansir CNN, Jumat (29/12/2017).

Lewat corong media Amaq News Agency, kelompok teroris ISIS mengklaim sebagai dalang di balik serangan bom bunuh diri tersebut.

Muncul Dua Ledakan Susulan

Seorang bomber bunuh diri menyusup ke tengah ruang bawah tanah bangunan pusat kebudayaan Syiah pada Kamis 28 Desember, pukul 10.30 pagi waktu setempat.

Di tempat itu, kerumunan yang berjumlah hampir 100 orang sedang berkumpul untuk memperingati ulang tahun invasi Uni Soviet ke Afghanistan.

Kemudian, pelaku meledakkan bom yang dibawanya, menimbulkan korban tewas dan luka serta sejumlah kerusakan.

Afghan News Agency, yang berkantor di bangunan yang sama di lantai atas, ikut terdampak.

Kemudian, muncul dua ledakan susulan di gedung yang sama. Namun, ledakan susulan itu tak menimbulkan korban manusia.

Usai kejadian, ambulans dan aparat keamanan bergegas menuju lokasi kejadian. Penegak hukum lantas segera mengamankan tempat kejadian perkara dan perimeter.

Presiden Afghanistan Mengutuk Serangan

Lewat akun Facebook pribadi, Presiden Afghanistan Ashraf Ghani mengutuk serangan tersebut. Ia juga berjanji bahwa pemerintah akan menumpas seluruh kelompok teror.

"Teroris, mereka menutupi kekalahannya dengan menyerang mesjid, tempat religi, institusi pendidikan dan membunuh warga sipil -- anak-anak dan perempuan," kata Ghani.

Duta Besar Amerika Serikat untuk Afghanistan, John Bass ikut merespons peristiwa nahas tersebut.

"Serangan terbaru itu adalah contoh bahwa ada pihak yang ingin mengganggu perdamaian serta stabilitas di Afghanistan," kata Bass.

"Amerika Serikat akan terus berdiri bersama Afghanistan untuk meraih perdamaian, keamanan dan kesejahteraan," lanjutnya.

Pasukan keamanan menjaga perimeter lokasi serangan bom bunuh diri di Kabul, Afghanistan pada Kamis 28 Desember 2017 (AP)

Kabul dan beberapa kota lain di Afghanistan telah menjadi lokasi langganan peristiwa teror. Pelaku melakukan penyerangan terhadap bangunan maupun individu militer, polisi dan sipil.

Baik ISIS dan Taliban kerap mengklaim serangan-serangan tersebut. Keduanya juga rutin berpartisipasi dalam konflik bersenjata yang memicu keresahan masyarakat sipil sekitar.

Awal pekan ini, setidaknya 10 orang tewas setelah seorang penyerang meledakkan sebuah bom bunuh diri di Kabul. Serangan itu lantas diklaim oleh ISIS.

Serangan awal pekan itu menargetkan kantor Direktorat Keamanan Nasional Afghanistan, dekat Kedutaan Besar AS dan misi diplomatik negara asing.

Sementara itu, ledakan yang ikut berdampak pada Afghan News Agency itu merupakan yang terbaru dalam serangkaian serangan bom yang kerap menyasar kantor media dan berita di Afghanistan. Bulan lalu, sebuah stasiun televisi swasta di Kabul turut menjadi sasaran.

Menurut sebuah laporan dari kelompok kebebasan media Reporters Without Borders pada awal bulan ini, Afghanistan ditetapkan sebagai salah satu negara yang paling berbahaya di dunia bagi para pekerja media.

Afghanistan sendiri merupakan negara dengan jumlah korban luka dan tewas akibat serangan bom yang tertinggi di dunia. Setiap bulannya, rata-rata korban tewas akibat peristiwa semacam itu mencapai 140 orang.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

KPAI Segera Panggil Penulis Buku Anak yang Diduga Berkonten LGBT

Posted: 28 Dec 2017 09:00 PM PST

Adanya temuan buku balita berkonten Lesbian, Gay, Biseksual, dan Transgender (LGBT), Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) akan mengawasi buku-buku lain yang ditulis oleh sang penulis buku, Intan Noviana.

Buku kontroversi yang menjadi perhatian publik berjudul  "Balita Langsung Lancar Membaca" dengan metode BSB (Bermain Sambil belajar) dan diterbitkan Pustaka Widyatama. Konten yang diduga memuat LGBT terindikasi dari kalimat pada bagian buku bertuliskan: 

"Opa bisa jadi waria", "Fafa merasa dia wanita", dan "Ada waria suka wanita".

Adanya kalimat tersebut membuat masyarakat resah. Untuk itu, KPAI juga akan mengawasi buku-buku yang ditulis Intan Noviana.

"Ini karena ketika KPAI melakukan penelusuran, ternyata Intan Noviana cukup produktif menulis buku anak-anak. Jumlah bukunya yang sudah diterbitkan juga banyak. Misalnya, Belajar Membaca Tanpa Mengeja (seri 1 dan seri 2), Sembilan Langkah Dalam 9 Hari Anak Balita Lancar Membaca dengan Metode Tanpa Mengeja, 1000 Anak Lancar Membaca Tanpa Dieja, dan lain-lain," tulis KPAI dalam rilis yang diterima Health-Liputan6.com, Jumat (29/12/2017).

 

 

Simak video menarik berikut ini:

Temuan KPAI berupa buku bacaan balita yang diduga berkonten LGBT. (Komisi Perlindungan Anak Indonesia)

Untuk menghindari kejadian soal buku bacaan anak-anak yang diduga mengandung LGBT, KPAI  juga mendorong Ikatan Penerbit Indonesia (IKAPI) untuk ikut menegur para penerbit yang menjadi anggota IKAPI saat buku terbitan terindikasi mengandung unsur kekerasan, pornografi, dan radikalisasi.

Selain itu, KPAI mendorong pemerintah untuk segera membentuk Badan Perbukuan Nasional. Hal ini bertujuan agar ada sistem kontrol buku yang beredar di Indonesia.

Demi memeroleh klarifikasi soal buku yang diduga mengandung konten LGBT, KPAI sudah melayangkan surat panggilan kepada penerbit buku, Pustaka Widyatama.

Ketika dihubungi lewat sambungan telepon oleh Health Liputan6.com, Komisioner KPAI Bidang Pendidikan, Retno Listyarti menjawab, kemarin, Kamis, 28 Desember 2017, pihak penerbit buku belum memenuhi panggilan KPAI. Tidak ada konfirmasi yang jelas, mengapa pihak penerbit buku tidak hadir.

"Rencananya pemanggilan selanjutnya itu Januari 2018. Kalau minggu ini soalnya masih masa liburan," lanjut Retno.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Penampakan Nokia 3310 Versi 4G dari Berbagai Sisi

Posted: 28 Dec 2017 09:00 PM PST

HMD Global selaku pemilik merek Nokia dikabarkan bakal meluncurkan Nokia 3310 versi 4G dalam waktu dekat. Feature phone itu diperkirakan bakal melenggang pada awal Januari 2017.

Foto-foto dari Nokia 3310 versi 4G sendiri muncul di laman resmi TENAA, badan pengawas Tiongkok untuk perangkat telekomunikasi. Untuk diketahui, Nokia 3310 menjadi salah satu feature phone terbaik sepanjang masa.

Lebih detailnya, berikut ini foto-foto Nokia 3310 versi 4G dari berbagai sisi:

Dari segi tampilan, serupa dengan Nokia 3310 versi 3G dengan dimensi 117 x 52.4 x 13.35 mm, layar diagonal 2,4 inci, dan baterai yang mampu bertahan hingga 27 jam dalam keadaan standby.

 

Nokia 3310 versi 4G tampak samping. Dok: tenaa.com.cn

Salah satu perubahan yang paling menonjol adalah sistem operasi. Dilansir Android Authority, Jumat (29/12/2017), Nokia 3310 versi 4G akan menjalankan YunOS dan bukan Feature OS (s30 +) yang merupakan dua sistem operasi pada versi 2G dan 3G.

YunOS mampu menjalankan beberapa aplikasi Android, karena berbasis Android Open Source Project (AOSP).

Dengan demikian, aplikasi populer seperti Facebook dan Twitter bisa berjalan di Nokia 3310 versi 4G. OS tersebut juga digunakan pada beberapa perangkat layar penuh.

Mengenai harga, hingga saat ini belum ada informasi terkait hal tersebut. Namun, mengingat Nokia 3310 versi 3G dibanderol US$ 60, versi 4G diperkirakan bakal dipatok dengan harga di bawah US$ 100.

Sisi bawah Nokia 3310 (Sumber: The Verge)

Sebelumnya, Nokia 3310 versi 2017 dengan koneksi 2G meluncur pada Februari 2017. Namun, di era internet, HMD Global memutuskan untuk membuat versi 3G. Jika dibandingkan dengan versi sebelumnya, desain Nokia 3310 versi 3G sedikit lebar.

HMD Global memberikan ruang jarak antar-tombol sehingga pengguna lebih nyaman dalam mengetik teks. Selain itu, daya siaga baterainya juga berbeda ketimbang versi 2G, yakni hanya mampu bertahan 27 jam dalam keadaan standby.

Sebagaimana dikutip Tech Crunch, untuk urusan pemakaian, baterai 3310 versi 3G hanya memiliki 6,5 jam waktu bicara, berbanding dengan versi 2G yang sebanyak 22,1 jam.

Versi 3G juga akan menggunakan sistem operasi (OS) berbeda dengan versi 2G. Chief Product Office HMD Global, Juho Sarvikas menjanjikan OS ini lebih mudah dipakai dan hadir dengan sejumlah fitur baru.

Nokia 3310 3G dirilis pertama kali pada pertengahan Oktober di Australia dengan membidik pasar milenial.

(Isk/Cas)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Catat, 31 Januari 2018 Ada Gerhana Bulan Total

Posted: 28 Dec 2017 09:00 PM PST

Gerhana bulan total akan menyapa Amerika, Asia, Pasifik dan Australia. Fenomena alam ini akan terjadi pada 31 Januari 2018 dan dapat disaksikan di Indonesia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Setop 5 Kesalahan Saat Merawat Rambut Berikut Ini

Posted: 28 Dec 2017 09:00 PM PST

Setiap wanita pasti mendambakan rambut yang indah, kuat dan berkilau. Berbagai cara mungkin sudah dilakukan untuk mendapatkan rambut yang tak hanya sehat, tapi juga indah. Misalnya makan makanan sehat atau pergi ke salon untuk melakukan berbagai perawatan.

Namun, tanpa sadar rutinitas harian yang sederhana ternyata justru membuat rambut menjadi rusak. Apa sajakah?

Melansir dari Brightside, Jumat (29/12/2017) ada lima kesalahan saat merawat rambut yang harus segera Anda hentikan sekarang juga agar rambut tetap sehat, kuat, dan terawat.

1. Menyisir Rambut Saat Masih Basah

Masih sering menyisir rambut saat masih basah? Saatnya Anda menghentikannya dari sekarang. Ketika masih basah, rambut jadi lebih mudah rapuh dan rentan terhadap kerusakan. Solusinya adalah biarkan rambut mengering secara alami dan gunakan vitamin atau serum rambut sebelum menyisirnya.

 

Ilustrasi Foto Rambut Rusak dan Kering (iStockphoto)

Saat menyisir rambut, banyak partikel kulit mati yang menempel pada sisir sehingga menimbulkan tumbuhnya bakteri. Selain itu, kulit mati juga dapat menstranfer kembali ke kulit kepala jika Anda tak rajin mencuci sisir hingga bersih. Solusinya, rajinlah mencuci sisir Anda saat sudah mulai kotor atau melapisi sisir menggunakan tisu terlebih dahulu sebelum menyisirnya agar tetap bersih.

3. Keramas Setiap Hari Menggunakan Air Hangat

Kelenjar di kulit kepala kita menghasilkan minyak alami yang penting untuk rambut sehat. Sementara air panas bisa mengeluarkan minyak alamu yang justru membuat rambut Anda kering dan rapuh. Cucilah rambut secara rutin setiap dua atau tiga kali seminggu jika Anda memiliki rambut sangat berminyak. Dan sebaiknya jangan mencuci rambut setiap hari dan menggunakan air hangat.

 

Ilustrasi Foto Rambut Rusak dan Kering (iStockphoto)

Jika Anda menyikat rambut datau menyisirnya dari akar, akan menarik banyak rambut sehingga mudah rontok. Melakukan hal ini juga dapat melemahkan akar. Jadi sebaiknya selalu mulai menyikat rambut dari pangkal dan ujungnya tanpa berlebihan.

5. Mengikat Rambut Terlalu Kencang

Sering mengikat rambut dengan sangat erat akan merusak rambut dari akarnya. Jika rambut ditata ponytail adalah gaya yang Anda sukai, hindari mengikatnya terlalu kencang ke atas. Sebaiknya tata rambut secara bergantian untuk menghindari kerusakan rambut seperti patah dan rontok.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Anies Beberkan Alasan di Balik Rotasi Besar-besaran Satpol PP

Posted: 28 Dec 2017 08:56 PM PST

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan merotasi besar-besaran Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta. Total sebanyak 3.628 Satpol PP terkena perputaran tugas kewilayahan. Beberapa alasan diungkap terkait rotasi tersebut.

Salah satunya alasan adalah banyak di antara mereka sudah 8 tahun tidak dipindah tugas.

"Untuk memastikan selalu ada kebaruan dan memberikan semangat tantangan baru bagi para personil," kata Anies di Silang Monas, Jakarta, Jumat (29/12/2017).

Rotasi ini, lanjut Anies, berdasarkan laporan dari warga bahwa banyak Satpol PP sudah terlalu akrab dengan warga sehingga tak maksimal menerapkan Perda.

"Rotasi ini ketika kita berbicara tentang laporan dari warga. Salah satu Kesimpulannya adalah banyak petugas yang sudah terlalu lama di tempat yang sama sehingga suasananya sudah menjadi bagian dari tempat itu. Kalau di tempat itu ada masalah belum tentu dia menyelesaikan masalah, bahkan merasa normal-normal saja," ujar Anies.

Anies mengatakan, pihaknya akan menindak tegas bila mana Satpol PP melanggar atau menyimpang.

"Kita akan zero tolerance pada penyimpangan yang dilakukan aparat," tegas dia.

 

Anies memerintahkan Satpol PP menerapkan Perda atau aturan apa pun menggunakan cara persuasif, dialog, dan meninggalkan pemaksaan, atau beradab.

"Saya ingin menggarisbawahi pentingnya penegakan perda melalui cara persuasif dialogis dan mengedepankan keadilan dan keberadaban," kata Anies.

Mantan Mendikbud itu meminta Satpol PP mengubah cara pandang dan perilaku, dari kekerasan ke pelayanan masyarakat.

"Kehadiran Satpol PP harus menimbulkan nyaman bukan untuk menimbulkan tegang dan gelisah masyarakat," kata Anies.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

https://www.vidio.com/watch/1151262-menanti-jurus-anies-sandi-menata-pkl-tanah-abang-liputan6-pagi

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bank bjb Gelar Ratusan CSR bidang Kesehatan, Lingkungan, dan Pendidikan

Posted: 28 Dec 2017 08:54 PM PST

Bank bjb setiap tahunnya menggelar ratusan kegiatan Tanggung Jawab Sosial Perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR) yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia dan dalam berbagai program yang dilakukan untuk mendukung pembangunan Indonesia.

Kegiatan CSR bank bjb tersebut terbagi dalam tiga bidang utama yakni kesehatan, pendidikan dan lingkungan. Hal tersebut menegaskan bahwa bank bjb hadir sebagai agen perubahan nasional sesuai tagline Membangun Indonesia Memahami Negeri.

Salah satu program CSR yang dilakukan rutin setiap tahun adalah bjb Green School dan Kewirausahaan bjb. Tentu penerapan program tidak melulu baik secara brand namun juga terintegrasi dengan bisnis perusahaan.

Untuk realisasi program bjb green school, pihak bank bjb bekerja sama dengan Universitas Padjadjaran dalam mengembangkan teknologi biodigester pada pengelolaan sampah di sekolah.

Sehingga sampah dapat dikelola menjadi sumber energi dari sistem penerangan dan gas sekolah. Kini bank bjb sudah menjalin kerja sama dengan puluhan sekolah yang tersebar di Jawa Barat dan Banten.

Sedangkan untuk program kewirausahaan bank bjb telah rutin digelar sejak tahun 2014. Program tersebut diisi oleh pelatihan keterampilan pada lima bidang usaha salah satunya mencukur rambut dan desain grafis.

Hingga kini, bank bjb telah melahirkan lima angkatan yang terdiri dari 80 wirausaha baru di setiap angkatan. Untuk kemudian bank bjb memberikan modal sesuai jenis usaha terkait.

Untuk saat ini, bank bjb tengah mengupayakan program Kampung bjb yang akan mengakomodir Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM). Perlu diingat jika kredit mikro menjadi pilar ketiga dalam bisnis bank bjb. Hal tersebut perlu ditingkatkan agar bank bjb dapat mengembangkan potensi ekonomi daerah terkait.

"Kami cari kandidat wirausaha lalu dibina dan diambil. Karena masalah para wirausaha sederhana yaitu tentang pengelolaan uang," ujar Senior Vice President Divisi Corporate Secretary bank bjb Hakim Putratama.

CSR Korban Gempa

Sementara itu, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan mengatakan akan segera memperbaiki sarana dan prasarana yang rusak akibat gempa yang terjadi di Tasikmalaya, Pangandaran, dan Ciamis, pada Jumat 15 Desember 2017, sekitar pukul 23.47 WIB. Sejumlah bangunan, gedung sekolah, masjid, rumah, dan perkantoran, rusak akibat gempa.

"SMA dan SMK negeri yang mengalami kerusakan tentu menjadi kewajiban provinsi untuk memperbaiki dan kita akan perbaiki secara bertahap. Untuk sekolah swasta, kita cari skema lain melalui tanggung jawab sosial perusahaan atau CSR. Salah satunya dari bank bjb," katanya, Rabu, 20 Desember 2017. 

Gempa berkekuatan 6,9 Skala Richter (SR) itu telah merusak beberapa bangunan. Menurut Aher bangunan dengan rusak berat akan segera diperbaiki dengan pola bantuan CSR bank bjb, antara lain Masjid Al Ihsan Desa Wonoharjo, Kabupaten Pangandaran, enam kelas madrasah aliyah, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, perbaikan atap sekolah SMK Negeri 3 Kota Tasikmalaya, dan perbaikan atap Masjid Asy Syuhada Kota Tasikmalaya.

"Hari ini, saya bawa orang dari bank bjb untuk memperbaiki masjid yang rusak di Pangandaran dan Tasikmalaya, madrasah aliyah yang juga rusak di Pamarican. Saya juga minta bank bjb untuk memperbaiki atap SMK Negeri 3 Tasikmalaya. Alhamdulillah BUMD telah ikut berkontribusi, semoga diikuti beberapa perusahaan lain," ujarnya.

 

(Adv)

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

3 Akun Instagram Unik yang Wajib diikuti di 2018

Posted: 28 Dec 2017 08:52 PM PST

Tahun 2018 sudah tinggal menghitung hari. Kini saatnya Anda mulai merefleksikan diri serta menata kembali apa tujuan-tujuan yang akan Anda capai di tahun 2018 mendatang.

Kesuksesan seseorang tentu berkaitan dengan inspirasi yang mengilhami orang tersebut. Tak jarang ide-ide unik terkadang datang dari media sosial seperti salah satunya Instagram.

Jika di tahun 2017 Anda belum terlalu update untuk mengikuti akun-akun kreatif, unik, dan inspiratif. Nah, sekaranglah saatnya Anda untuk merombak feed akun Instagram Anda dengan ragam inspirasi yang datang dari beberapa akun unik dan berkarakter seperti yang dilansir dari Vogue.com berikut ini. Penasaran apa saja?

Saksikan Video Menarik Berikut Ini: 

 

 Keunikan dari Instagram @crimesagainstshoemanity adalah dengan menampilkan visual-visual sepatu berbentuk unik yang terkadang Anda pun tak terpikirkan untuk menggunakannya. Tapi sang content creator Rebel Royale berhasil menyajikan beragam foto alas kaki yang unik dan eksis di kehidupan nyata.

 Akun ini benar-benar akan membuat Anda tak berhenti bereksplorasi pada koleksi foto yang diunggah. Pasalnya, Valerie Luu dan Andria Lo berhasil menemukan beragam gaya dari para senior di Chinatowns. Di sini terlihat bagaimana para warga asia yang tinggal di negara lain tetap terlihat standout dengan gaya khas mereka.

 Salah satu akun Instagram yang menyajikan inspirasi adalah akun @park_wien. Akun ini sendiri merupakan sebuah concept store yang berada di Vienna, Australia. Keunikannya ialah sang pemilik memperkerjakan seorang wanita berusia 95 tahun bernama Ernie sebagai model dari toko ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sudah Perawatan Ketiak, Cita Citata Tetap Jadi Bahan Cemoohan?

Posted: 28 Dec 2017 08:50 PM PST

Cita Citata tak bisa tinggal diam saat menghadapi kritik pedas publik soal penampilannya. Seperti yang diketahui, pelantun "Goyang Dumang" itu sempat menjadi bahan olokan publik karena ketiaknya yang berwarna lebih gelap dari area kulit tangan.

Alhasil, Cita Citata melakukan perawatan di sebuah klinik kecantikan dengan beberapa metode. Ia pun menunjukkan satu per satu langkah perawatan itu melalui Instagram pribadinya, Kamis (28/12/2017).

Sambil merekam keseluruhan perawatan, Cita Citata pun sempat berguyon soal kritik publik tersebut. "Keren banget untuk under arms. Ini jangan di-bully, ketiak gue sudah putih sekarang," ujar sang penyanyi sambil tertawa.

 

 

 

 

Cita Citata bagi-bagi tips anti baper, apa aja ya?

Usaha Cita Citata untuk membungkam komentar negatif publik ternyata belum sepenuhnya berhasil. Meski telah melakukan perawatan di bagian ketiak, perempuan berusia 23 tahun itu mengaku tetap di-bully.

"heran deh kenapa orang orang aneh itu bilang saya baperan karna masalah bully membully drama ketiak alias ketek alias ketii hitaci ..kalo saya perawatan artinya saya menerima masukan kritik serta saran andah para netizen yang kurang piknik," tulis Cita Citata.

Cita Citata tetap di-bully meski sudah perawatan ketiak. [foto: instagram/cita_citata]

Setelah hubungannya berakhir dengan Amri Tuasikal yang merupakan anggota dewan ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD), Cita CIta belum lagi terlihat menggandeng pria lain sebagai kekasihnya. (Instagram/cita_citata)

Sebelumnya, penyanyi tersebut sudah sempat menulis klarifikasi soal ketiaknya melalui Instagram. Rupanya, Cita Citata punya jadwal kegiatan yang sangat padat, hingga tak sempat mengurus ketiak.

"Banyak yg ngomongin photo ini ya ..jadi keinget sih udah lama ngga ngurusin ketek saking bangun subuh pergi seubuh ..karna kerjaan ..libur malah hangout sama tmn2," tulis Cita Citata, saat itu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

NBA: Sempat Tertinggal 20 Poin, Bucks Hajar Timberwolves

Posted: 28 Dec 2017 08:45 PM PST

Milwaukee Bucks bangkit dari ketertinggalan 20 poin saat menjamu Minnesota Timberwolves. Penampilan apik Eric Bledsoe membawa Bucks menang 102-96 pada lanjutan NBA, Kamis (28/12/2017) atau Jumat (29/12/2017) pagi WIB.

Timberwolves memulai laga dengan sempurna. Mereka mampu unggul 26-16 di kuarter pertama. Keunggulan 10 poin ini bisa dipertahankan oleh Timberwolves hingga jeda babak pertama. 

Di awal kuarter tiga, Timberwolves sempat unggul hingga 20 poin. Layup Karl Anthony Towns membuat Timberwolves memimpin 74-54.

Namun di penghujung kuarter tiga, Bucks berhasil menemukan bentuk permainan terbaiknya. Mereka melesakkan 21 poin berbanding 10 sehingga cuma tertingga lima poin di akhir kuarter tiga.

Memasuki kuarter empat, Bucks makin menggila dimotor Bledsoe. Tembakan tiga angka Bledsoe membawa Bucks untuk pertama kalinya 95-93 saat laga tersisa dua menti 25 detik.

Bledsoe kemudian menghancurkan Timberwolves dengan three point play dan assist ke Giannis Antetokounmpo.

Aksi Eric Bledsoe menangkan Bucks atas Timberwolves (AP)

Timberwolves benar-benar tak berdaya di empat menit akhir. Mereka nampak kekelahan karena sehari sebelumnya dipaksa bertarung hingga overtime oleh Denver Nuggets.

Bledsoe finis dengan 26 poin, Antetokounmpo menyusul dengan 22 poin. Di kubu Timberwolves, Towns menjadi top scorer dengan 22 angka.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Malam Tahun Baru, Ancol Berlakukan Sistem Parkir Terpusat

Posted: 28 Dec 2017 08:45 PM PST

Menyambut ribuan pengunjung pada saat pergantian tahun, Taman Impian Jaya Ancol melakukan berbagai persiapan, salah satunya sistem parkir terpusat. Ancol melakukan itu sebagai upaya untuk mengurai kepadatan kendaraan yang masuk.

Direktur Rekreasi Taman Impian Jaya Ancol Teuku Sahir Syahali mengatakan, Ancol sudah bersiap diri menyambut lonjakan pengunjung pada saat tahun baru 2018.

"Dengan seluruh rangkaian persiapan ini, Ancol siap menerima ribuan pengunjung yang akan menghabiskan malam pergantian tahun," ujarnya pada Kamis (28/12/2017).

Ancol akan membagi sistem parkir menjadi tiga zona, yaitu Sentra Parkir Timur, Parkir Barat, dan Parkir Tengah.

Zona Parkir Timur terletak di area Pantai Carnaval, dengan kapasitas parkir yang mampu menampung 8 ribu unit mobil serta 16 ribu unit motor. Sementara itu, parkir Tengah yang merupakan tempat parkir khusus motor, berada di area parkir gondola dan memiliki kapasitas parkir 7 ribu unit motor.

Zona Parkir Barat terletak di area parkir Ecovention dan Pasar Seni. Parkir Barat dapat menampung sekitar 5 ribu unit mobil dan 11 ribu unit motor.

Dari total zonasi tersebut, diperkirakan kawasan parkir Ancol mampu menampung sekitar 13 ribu unit mobil dan 33 ribu unit motor pada saat perayaan tahun baru.

Pemberlakuan sistem parkir itu akan dimulai sejak 31 Desember 2017 pukul 05.00 WIB, sampai 1 Januari 2018 pukul 23.00 WIB.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

Tampak kembang api menghiasi langit Jakarta saat malam pergantian tahun di kawasan Banjir Kanal, Petamburan, Jakarta, Minggu (01/1). Warga juga menyalakan kembang api di pusat hiburan Ancol. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Guna memudahkan pengunjung menuju kantong parkir yang disediakan, maka dibuat skema arus masuk dan keluar kawasan Ancol. Bagi pengunjung yang menuju Ancol di bawah pukul 09.00 pagi, mereka diarahkan untuk memasuki pintu Gerbang Carnaval.

Baru pada jam-jam berikutnya, pengunjung dapat masuk melalui Gerbang Barat, Gerbang Timur, Gerbang Marina, dan juga Gerbang Carnaval.

Sementara itu, beberapa unit rekreasi seperti Dufan, Seaworld Ancol, Atlantis Water Adventure dan Ocean Dream Samudra akan tutup lebih awal pada 31 Desember, yakni pukul 15.00 WIB. Hal itu diberlakukan untuk menghindari kepadatan arus masuk-keluar kendaraan.

Manajemen Ancol turut menyiapkan sekitar 112 bus wara-wiri dan tiga rangkaian kereta sato-sato untuk memobilisasi pengunjung ke tempat rekreasi yang akan dituju. Dua layanan transportasi tersebut akan beroperasi selama 24 jam.

Selain itu, pihak Ancol juga mengerahkan tim gabungan yang terdiri dari TNI, Polisi, Satpol PP, Pramuka, Dishub, P3K, Kebersihan, lifeguard, dan torguide, yang akan diturunkan untuk menjaga ketertiban dan kebersihan kawasan Ancol.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Usai D'Academy Asia 3, Video Duet Fildan-Lesti Menjadi Trending

Posted: 28 Dec 2017 08:40 PM PST

Fildan Rahayu telah dinobatkan sebagai juara Dangdut Academy Asia 3 pada Rabu, 27 Desember 2017 lalu. Di Konser Kemenangan, Fildan meraih total nilai cukup tinggi yang tak bisa dikejar oleh dua pesaing beratnya, Reza Zakaria dan Aulia.

Salah satu aksi panggung terbaik yang menyumbang nilai sangat tinggi untuk Fildan saat Konser Kemenangan adalah penampilan menggelegarnya kala berduet dengan Lesti. Keduanya membuat seisi Studio 5 Indosiar serta penonton di rumah merinding menyaksikan penampilan mereka.

Dangdut Academy Asia 3 (Adrian Putra/bintang.com)

 

Nyanyikan lagu berjudul "Gerimis Melanda Hati", hit milik penyanyi Erie Suzan, Fildan dan Lesti pun menjadi bintang di Konser Kemenangan. Banyak yang mengatakan, Fildan beruntung mendapat rekan duet sekelas Lesti yang notabene adalah juara 1 Dangdut Academy musim pertama tersebut. Seperti terlihat di kolom komentar video yang diunggah channel YouTube Indosiar.

 

 

Dangdut Academy Asia 3 (Adrian Putra/bintang.com)

Video penampilan keduanya kini menjadi trending nomor 1 di kanal video berbagi itu. Sejak diunggah pada 27 Desember 2017, video duet Fildan-Lesti sendiri telah ditonton tak kurang dari 2,155,408 pasang mata hingga Jumat (29/12/2017) pagi ini.

Komentar penonton pun sudah hampir menyentuh 10 ribu. Kebanyakan dari mereka mengaku takjub dengan perpaduan suara dari dua jawara Dangdut Academy tersebut.

Fildan dan Lesti saat tampil di Konser Kemenangan D'Academy Asia 3. (Adrian Putra/Bintang.com)

Tak hanya merajai di YouTube Indonesia, video duet Fildan-Lesti ternyata juga merajai YouTube di beberapa negara.

Seperti ditulis akun cici meong, "Wooooww di Taiwan trending #20 kereeeeeeen 😍😘 pph fildan dedek lesti 😘" Akun Indri Quu Indri Maniz juga menyebut jika duet Fildan-Lesti berhasil jadi pamuncak di YouTube negara lain, "Di Hong Kong Trending #12!!"

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kasus Korupsi Meningkat, Polri Selamatkan Uang Negara Rp 1,9 T

Posted: 28 Dec 2017 08:37 PM PST

Sebanyak 1.472 kasus korupsi telah ditangani Bareskrim Polri sepanjang 2017. Angka ini meningkat dari jumlah perkara yang diselesaikan pada 2016 lalu.

"Kasus korupsi relatif penanganannya meningkat," kata Kapolri Jenderal Tito Karnavian dalam acara Laporan Akhir Tahun Kinerja Polri di Kapolri Akhir Tahun 2017 di Mabes Polri, Jakarta, Jumat (29/12/2017).

Tito menjelaskan, dari 1.472 perkara yang ditangani Bareskrim tahun ini, total kerugian negara berjumlah Rp 3,2 triliun. Angka itu naik dari tahun sebelumnya sebesar Rp 1,6 triliun.

Sementara untuk total uang negara yang diselamatkan dari kasus korupsi sepanjang 2017 berjumlah Rp 1,9 triliun.

"Tahun 2016 uang negara yang diamankan totalnya Rp 188 miliar. Untuk yang sekarang Rp 1,9 triliun," ucap mantan Kapolda Metro Jaya ini.

 

Ketua KPK Agus Rahardjo (ketiga kiri) membacakan paparan kinerja Komisi Pemberantasan Korupsi tahun 2017 di Jakarta, Rabu (27/12). Pimpinan KPK menyampaikan paparan hasil kinerja tahun 2017. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Sementara itu Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Agus Rahardjo memaparkan data indeks persepsi korupsi (IPK) Transparency Internasional Indonesia (TII) se-Asean pada Konferensi Nasional Pemberantasan Korupsi ke-22.

Pada penjelasannya, Agus mengatakan, IPK Indonesia berada di peringkat ke-3 se-Asean. Indonesia masih kalah dibanding dengan Kamboja yang mendudui peringkat pertama.

"Peringkat 1 diduduki Kamboja, kemudian disusul oleh Myanmar. Sedangkan Singapura tidak masuk perhitungan karena lembaga antirasuah negara itu telah berdiri sejak lama yakni tahun 1952," ujar Agus Rahardjo dalam acara peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) di Hotel Bidakara, Jakarta (11/12/2017).

Namun demikian, Agus menilai, capaian Indonesia tersebut merupakan suatu tren positif. Terlebih saat ini KPK bersama Polri dan Kejaksaan Agung terus bersinergi dalam memerangi korupsi.

"Kita harus ucapkan syukur kalau kita nanti bisa bergerak bersama-sama karena dalam korupsi ini KPK dan motornya pemerintah, rakyat Indonesia bantu mengawasi semua aparat negara," ujar Agus.

 

Ketua KPK Agus Rahardjo (tengah) bersama Wakil Ketua La Ode M Syarief (kiri) dan Basaria Panjaitan saat menyampaikan paparan kinerja Komisi Pemberantasan Korupsi tahun 2017 di Jakarta, Rabu (27/12). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Agus menginginkan pemberantasan korupsi di Indonesia ke depan didasari pada pembaharuan undang-undang, yang tidak hanya menyasar pada pemerintah dan keuangan negara, namun juga sektor swasta.

"Undang-Undang kita masih kuno, karena hanya menyentuh keuangan negara, harus diluaskan bahwa suap menyuap di sektor swasta juga tidak diperkenankan," tutur Agus.

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jurus Pertamina biar Elpiji Subsidi Tak Dipakai Orang Kaya

Posted: 28 Dec 2017 08:32 PM PST

PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region III berupaya mengendalikan penggunaan Elpiji subsidi ukuran 3 kilogram (kg). Salah satunya melalui pembentukan kampung yang diharapkan nantinya seluruh warga di kampung tersebut mengonsumsi produk Elpiji nonsubsidi.

Kelurahan Gempol Sari, Kota Bandung, Jawa Barat merupakan salah satu pioner program Lembur Bright Gas yang diusung Pertamina Marketing Operation Region III. Lembur dalam bahasa Sunda berarti kampung, dengan begitu Gempol Sari menjadi Kampung Bright Gas pertama di Jawa Barat.

Marketing Branch Manager Jabar Pertamina, Susi Aryani mengatakan, Lembur Bright Gas tercetus sebagai bentuk apresiasi Pertamina atas kesadaran masyarakat yang sudah menggunakan produk elpiji nonsubsidi, khususnya di Gempol Sari.

Peluncuran program tersebut merupakan sinergi antara Pertamina dengan agen Elpiji nonsubsidi, PT Limas Raga Inti dan Pemerintah Kota Bandung.

Kawasan perumahan ini jadi pioner Lembur Bright Gas di Kota Bandung yang memiliki jumlah warga lebih dari 300 kepala keluarga. Mayoritas masuk dalam kategori masyarakat menengah, kategori yang seharusnya menggunakan produk Bright Gas 5,5 Kg atau atau tabung nonsubsidi.

"Tujuannya edukasi ke masyarakat tentang elpiji nonsubsidi, sekaligus langkah konkret pengendalian penggunaan Elpiji 3 Kg yang tepat sasaran," papar Susi di Jakarta, Jumat (29/12/2017).

Hal ini sebagai tindak lanjut dari Himbauan Penggunaan Gas Elpiji yang disampaikan oleh Wali Kota Bandung dengan Surat Edaran No. 542/SE.118-Diskop UKM dan Perindag tanggal 28 Oktober 2016. Keunggulan Bright Gas, tabung berkelir pink tersebut produk yang memiliki teknologi Double Spindle Valve System. Fungsinya menjaga tabung elpiji tetap aman dari kebocoran dengan katup ganda.

Seal Cap Hologram & Feature Optical Color Switch (OCS) dan Laser Marking Code Pertamina yang tidak dapat dipalsukan sehingga ketepatan isi elpiji lebih terjamin, serta kemasan yang lebih ringan dan praktis dengan berat tabung kosong 7,1 Kg. Tabung ini ringan untuk dibawa oleh kaum Ibu, dan sesuai dengan dapur rumah minimalis‎.

"Kami mensosialisasikan juga kepada warga mampu untuk beralih ke elpiji nonsubsidi, karena Elpiji 3 Kg bukan merupakan peruntukkan untuk mereka," tutur Unit Manager Communication & CSR Pertamina, Dian Hapsari. 

Sebelumnya, Pertamina telah menghadirkan Kampung Bright Gas di Jawa Tengah, yaitu di Yogyakarta Kampung Bright Gas Ledok Tukangan dan Semarang Kampung Bright Gas Sentra Kulit Lumpia.

Tonton Video Pilihan Ini

PT Pertamina (Persero) memastikan tidak ada pembatasan kalangan yang boleh menukar tabung Elpiji 3 kilogram (kg) dengan Elpiji nonsubsidi Bright Gas ukuran 5,5 kg.

Senior Vice President (SPV) Non Fuel Marketing PT Pertamina (Persero) Basuki Trikora Putra mengatakan, promo Pertamina berupa ‎penukaran tabung Elpiji 3 dengan Bright Gas ukuran 5,5 kg berlaku nasional. Masyarakat seluruh daerah dapat memanfaatkan promo tersebut.

"Kalau menukar dengan program yang sekarang ada Bright gas 5,5 kg. Jadi kalau Bright Gas 5,5 kg mau ditukar dengan 3 kg dua tabung silakan," kata Basuki, di Jakarta, Selasa (19/12/2017).

Basuki mengungkapkan, program tersebut berlaku untuk seluruh lapisan masyarakat, sehingga tidak ada batasan untuk penukaran ‎tabung hijau melon dengan berwarna pink ini.

‎"Itu nasional, silakan saja yang mau, konsumen yang mau tukar tabung 3 kg‎," tuturnya.

Menurut Basuki, saat ini promo penukaran tabung Elpiji bersubsidi 3 kg dengan Elpiji no subsidi Bright Gas 5 kg masih berlangsung. Pertamina belum menetapkan kapan waktu promo tersebut berakhir.

Basuki melanjutkan, tujuan Pertamina mengadakan promo penukaranan Elpji bertabung hijau dengan Elpiji bertabung merah muda tersebut adalah untuk memudahkan masyarakat beralih ke Elpiji nonsubsidi.

‎"Tujuannnya memudahkan konsumen supaya mereka menjadi pelanggan 5,5 kg," ujar Basuki.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Beban Fedi Nuril Menjadi Fahri di Ayat Ayat Cinta

Posted: 28 Dec 2017 08:31 PM PST

Sosok Fahri telah menempel dalam diri Fedi Nuril semenjak dirinya membintangi film Ayat Ayat Cinta (2008) dan Ayat Ayat Cinta 2 (2017). Terkadang hal tersebut justru membuat gerak Fedi Nuril sedikit terbatas saat di dunia nyata.

Bagaimana tidak, sosok Fahri yang sempurna membuatnya harus hati-hati dalam bertindak. Bahkan, hal tersebut membuat Fedi Nuril merasa agak terbebani.

Fedi Nuril khawatir bila ia melakukan suatu hal yang kurang baik, dirinya akan diserang lewat media sosial.

"Beban sih memerankan Fahri, karena gue terbebani sama orang yang mengira gue bener-bener sebagai Fahri, jadi kayaknya gue alim banget, saleh banget, dan wah gue mau ngapa-ngapain takut. Hari gini salah dikit, habis di socmed," kata Fedi Nuril ketika ditemui di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Kamis (28/12/2017).

 

Fedi Nuril sebagai Fahri dalam Ayat Ayat Cinta 2 (Instagram/ filmaac2)

Bagi sebagian orang, Fahri adalah sebenar-benarnya Fedi Nuril. Hal itu yang membuat gitaris Garasi ini semakin terbebani.

"Jadi gue lebih terbebani dengan orang yang memuji akting sampai berpikir gue seperti Fahri. Kalau yang enggak suka, aman berarti. Di depan mereka gue bisa ngapain aja berarti," sambung Fedi Nuril lagi.

Wajar saja bila orang-orang memiliki ekspektasi tinggi terhadap Fedi Nuril tentang sosok Fahri. Pasalnya, Fahri memang digambarkan sebagai seseorang yang sangat sempurna.

 

Fedi Nuril (Fatkhur Rozaq Rosyidi/Liputan6.com)

Bahkan bagi Fedi Nuril sendiri, sosok Fahri adalah idola dan guru baginya. Bila nanti dirinya sudah tidak dikenali lagi oleh banyak orang, Fahri tetap akan menjadi referensi bagi Fedi Nuril.

"Jadi ya sebagai pemeran Fahri gue sendiri juga mengidolakan dia. Gue menganggap dia guru gue. Banyak yang gue pelajarin. So, walaupun orang sudah lupa kalau gue pernah meranin Fahri di Ayat-Ayat Cinta, dia tetap referensi gue," kata Fedi Nuril.

Ia melanjutkan, "Seterusnya kayaknya akan gue bawa si Fahri ini. Walaupun nanti orang udah enggak ngenalin gue, cuma ya ini bisa kayak semacam legacy."

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

De Rossi: Roma Belum Sehebat Juventus dan Napoli

Posted: 28 Dec 2017 08:30 PM PST

Gelandang AS Roma, Daniele De Rossi, mengakui timnya belumlah sehebat Napoli dan Juventus di Serie A musim ini. Namun demikian, menurut De Rossi, timnya bisa saja membuat kejutan dengan meraih Scudetto.

Roma kini berada di peringkat empat klasemen Serie A dengan 38 poin. Edin Dzeko dan kawan-kawan tertinggal tujuh dan enam poin dari Napoli serta Juventus di puncak. Namun, Roma masih menyisakan satu laga sisa.

De Rossi percaya, tak ada yang mustahil di sepak bola, termasuk Roma bisa bangkit dan menyalip Juventus serta Napoli di singgasana.

"Napoli? Aku telah mengatakan selama dua tahun bahwa Napoli adalah tim yang paling pantas meraih Scudetto, tapi Juventus tetaplah favorit. Setelah itu ada Napoli dan kami. Belum ada yang diputuskan, jadi kami harus tetap tenang setelah memenangi dua pertandingan berturut-turut," kata De Rossi kepada Sky Sport Italia.

 

Gelandang AS Roma, Daniele De Rossi (AFP/FILIPPO MONTEFORTE)

De Rossi juga berbicara soal pelatih Di Francesco yang sukses membuat pertahanan Roma jadi solid musim ini.

"Di Francesco? Dampaknya bisa mudah dilihat. Kami tidak dapat diprediksi dan kami solid dalam bertahan. Apa yang dia tambahkan? Aku hanya bisa berbicara tentang penghitungan poin kami. Kami memiliki pelatih hebat musim lalu dan kami memiliki musim yang menakjubkan, dan melihat ke belakang, kami bisa memperoleh lebih banyak poin di pertengahan kompetisi."

Tak lupa, De Rossi juga memberikan dukungan kepada rekannya Eden Dzeko yang mandul sejak Oktober lalu di Serie A.

"Dzeko mandul? Dia masih seorang juara. Dia membantu tim dengan cara yang luar biasa. Dia adalah salah satu yang terbaik di dunia dan dia memiliki musim yang hebat."

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Apple Minta Maaf Gara-Gara Bikin iPhone Lawas Lemot

Posted: 28 Dec 2017 08:30 PM PST

Apple akhirnya menyampaikan permintaan maafnya kepada para pengguna iPhone karena sengaja memperlambat performa iPhone lawas demi mempertahankan kinerja baterai. Permintaan maaf ini disampaikan Apple pada Kamis (29/12/2017) waktu setempat.

"Kami tahu kalian pasti berpikir Apple telah mengecewakan kalian. Kami minta maaf," tuturnya sebagaimana dilansir dari The Verge.

Karena hal ini, Apple pun memberikan kompensasi kepada pelanggan berupa potongan harga bagi pemilik iPhone 6 dan setelahnya yang ingin mengganti baterainya hanya dengan US$ 29.

Dikutip dari Tech Radar, biaya tersebut jauh lebih murah dari biaya yang biasa dipatok Apple untuk mengganti baterai iPhone, yakni lebih dari US$ 80. Penawaran ini berlaku di sepanjang 2018. Tak jelas apakah ini berlaku di AS saja atau di beberapa nefara lainnya.

Di samping itu, Apple juga menyebutkan akan memperkenalkan fitur atau teknologi baru pada pembaruan (update) iOS 11 yang kemungkinan berkaitan dengan kinerja baterai.

Upaya perlambatan kinerja iPhone demi menyelamatkan baterai ini dianggap wajar bagi Aple karena baterai merupakan komponen "habis pakai".

Namun, pernyataan tersebut justru menuai kritik dari sejumlah pengguna yang menilai bahwa Apple seharusnya tak ikut campur dalam penggantian baterai iPhone milik pengguna.

Belum lama ini Apple mengakui mereka memang sengaja memperlambat kinerja iPhone lawasnya.

Kinerja iPhone yang menurun ternyata hadir lewat pembaruan software yang mereka gulirkan belum lama ini, demi melindungi baterai lithium ion yang menua. konsekuensinya sudah pasti akan memperlambat kinerja sistem operasi.

Adapun iPhone lawas yang dimaksud mulai dari iPhone 6s, 6s Plus, 6, 6 Plus, dan SE. iPhone 5s ke bawah tak terhitung lagi karena Apple mengklaim iPhone tersebut sudah berstatus obsolete (usang).

Tentu saja pengumuman Apple yang kontroversial ini memicu rasa kecewa dari sebagian besar pengguna. Sampai-sampai, ada pengguna yang mengajukan gugatan hukum ke perusahaan karena dianggap tidak adil dalam memperlakukan penggunanya.

Menurut informasi yang dilansir CNBC pada Minggu (24/12/2017), kedua pengguna yang telah menggugat Apple adalah pengguna asal California, AS, bernama Stefan Bogdanovich dan Dakota Speas.

Mereka mengaku kecewa dan menyayangkan mengapa Apple harus mengumumkan hal tersebut di saat mereka sudah merilis pembaruan software yang menurunkan kinerja iPhone.

"Seharusnya Apple mengumumkan hal ini sebelum mereka memutuskan untuk menurunkan kinerja iPhone lawas. Kami sangat kecewa dan ini adalah tindakan bodoh yang telah dilakukan (perusahaan)," ujar Speas.

(Cas/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kemenkes Siapkan 913 Pos Kesehatan Selama Libur Tahun Baru

Posted: 28 Dec 2017 08:30 PM PST

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) sudah menyiapkan 3.854 fasilitas kesehatan (faskes) selama libur Natal 2017 dan Tahun Baru 2018. Ribuan faskes ini terdiri dari 2.228 Puskesmas, 374 rumah sakit, 207 kantor kesehatan pelabuhan (KKP), 132 Public Safety Center (PSC), dan 913 pos kesehatan.

Untuk pos kesehatan yang telah dipersiapkan sejak 22 Desember 2017 sampai 2 Januari 2018 tersebar di sejumlah titik. Dari rest area, terminal, pelabuhan laut, dan bandar udara.

Oleh karena itu, Kementerian Kesehatan Republik Indonesia melakukan koordinasi dengan banyak pihak, dari Korlantas Polri, Kementerian Perhubungan, Jasa Marga, Jasa Raharja, dan Dinas Kesehatan setempat.

 

Pengemudi bus melakukan pemeriksaan di pos kesehatan Terminal Kampung Rambutan, Jakarta, Jumat (24/6). Dishub DKI Jakarta melakukan cek kesehatan pengemudi dan kelayakan armada bus jelang arus mudik Lebaran 2016. (Liputan6.com/Yoppy Renato)

Namun, perlu dipahami oleh para pemudik adalah, pos kesehatan ini sifatnya bukan permanen, melainkan untuk pertolongan pertama saja. Sekiranya pemudik tersebut membutuhkan pertolongan lebih lanjut, akan segera dirujuk ke faskes tingkat lanjut terdekat.

Walaupun Kemenkes RI telah menyediakan pos-pos kesehatan, ada baiknya para pemudik untuk menjaga kesehatan diri masing-masing. Upayakan agar tubuh senantiasa fit selama dalam perjalanan.

Kemenkes mengingatkan untuk rajin istirahat setiap empat jam sekali untuk yang perjalanan jauh. Cari tempat istirahat atau rest area, dan ambil waktu untuk tidur minimal 30 menit. Tidak lupa untuk selalu menjaga kebersihan.

Sedangkan untuk pengemudi, ada baiknya melakukan pemeriksaan terlebih dulu agar perjalanan tidak menemukan kendala apa-apa. Lagipula, tak ada salahnya memanfaatkan pemeriksaan kesehatan bagi pemudi yang biasanya disediakan oleh Dinas Kesehatan Provinsi maupun Kabupaten/Kota.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Dianggap Tidak Mendidik, Ria Ricis Ditantang Warganet

Posted: 28 Dec 2017 08:30 PM PST

Video terbaru milik Ria Ricis menuai kritikan pedas dari warganet. Seorang warganet bernama Wulan Rusell tanpa ragu menantang Ria Ricis untuk melakukan hal ini.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Anies Resmikan Pasar Senen Blok III yang Habis Terbakar 2014

Posted: 28 Dec 2017 08:27 PM PST

Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan meresmikan Pasar Senen Blok III, Jakarta Pusat. Pasar tersebut sebelumnya terbakar pada 19 Januari 2014 dan baru selesai dibangun kembali oleh PD Pasar Jaya menggunakan APBD DKI.

"Pasar DKI harus bisa jadi pasar efisien biaya, transaski murah. Dengan murah maka insyaallah biaya yang harus ditanggung penjual dan pembeli menurun," kata Anies di Pasar Senen, Jumat (29/12/2017).

Anies berharap, Pasar Senen Blok III menjadi pasar komersial yang berpihak pada rakyat kecil.

"Kita harap pasar bisa jadi pasar profesional, tapi keberpihakannya jelas bagi warga Jakarta. Selain itu aspirasi pedagang insyallah akan kita laksanakan, kalau perlu segera," ucap Anies.

Mantan Mendikbud itu meminta penjual dan pembeli menjaga kebersihan. Dengan begitu, Pasar Senen bisa menjadi ikon wisata budaya Indonesia.

"Mohon dijaga kebersihannya, kita Indonesia gampang buat bangunan baru. Tantatangannya perawatan. Pasar Senen harus bisa jadi salah satu ikon wisata pasar Indonesia," katanya

Diketahui, pasar tersebut terdiri dari tujuh lantai dengan jumlah tempat usaha sebanyak 385 unit. Selain Pasar Senen Blok III, hari ini juga diresmikan empat pasar rakyat lainnya yaitu Pasar Sinar, Pasar Bidadari, Pasar Cawang Kavling dan Pasar Karet Belakang (Karbela).

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kenapa Bella Shofie Tak Buatkan Restoran untuk Ibunya?

Posted: 28 Dec 2017 08:20 PM PST

Ibunda Bella Shofie tertangkap kamera tengah berjualan di sebuah kios kecil di bilangan Jakarta. Menurut penuturan adiknya, Icha Calista, sang ibunda berjualan aneka kuliner khas Medan, Sumatera Utara.

Fakta ini kemudian banyak menuai reaksi dari para warganet. Dalam kolom komentar unggahan Instagram Bella, salah satu warganet menanyakan mengapa sang aktris tidak membuatkan restoran untuk usaha ibunya.

[Instagram]

"Knp enggak dibikinin restoran kalo emg belsop kaya???" Komentar tersebut dibaca oleh Bella Shofie dan kemudian ia pun memberi penjelasan dengan penuturan yang sopan.

"Nah itu dia yang salah. kadang kita enggak tahu rezeki jualan itu bagusnya di mana. Banyak yang buka restoran mewah, enggak tahunya sepi banget dan bangkrut," tulis artis bernama asli Sofina Rutami Nasution itu.

 

[Instagram]

Sebelumnya, ia sudah pernah menyewakan ruko untuk usaha sang ibu, namun sayangnya usaha itu tak ramai pengunjung. "Saya sudah bukain ruko kemarin tapi sepi banget. Nah, ini dia tempat strategis sekali," jelasnya.

Bella Shofie melanjutkan, "Alhamdulillah satu harian orang datang enggak berhenti. Jadi salahnya di mana? Apa aja sekarang enggak perlu malu," tandas bintang film Rumah Angker Pondok Indah tersebut.

Sayangnya, penjelasan yang dituliskan Bella Shofie telah dihapus dari kolom komentar di Instagramnya, namun sempat diunggah ulang oleh salah satu akun gosip.

[Instagram]

Menurut penjelasan adiknya, aktris kelahiran tahun 1992 tersebut memang tak pernah lupa menyisakan sebagian rezekinya untuk orangtua. Sebagai anak, ia juga memprioritaskan ayah dan ibundanya.

"Orangtua aku enggak suka diam-diam, cuma angkat-angkat kaki di rumah. Walaupun sebagai anak, Kak Bella selalu bantu. Kami semua bangga sekali punya orangtua begitu," ungkap adik Bella Shofie, Icha Calista, di Instagram.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

JK dan Boediono Jadi Saksi Akad Nikah Putri Mensesneg

Posted: 28 Dec 2017 08:18 PM PST

Wakil Presiden RI Jusuf Kalla dan Wakil Presiden ke-11 Boediono menjadi saksi akad nikah putri Menteri Sekretaris Negara (Menesesneg) Pratikno di Yogyakarta, Jumat (29/12/2017).

Akad nikah serta resepsi Anisa Firdia Hanum dan Rino Febrian digelar di Jogja Expo Center selama dua hari, Jumat dan Sabtu (29-30/12/2017).

JK didampingi istrinya, Mufidah, datang ke lokasi undangan setelah Boediono dan sang istri Herawati. Di belakang JK, Gubernur DIY Sri Sultan HB X dan Wakil Gubernur Paku Alam X turut memasuki ruangan akad nikah.

Ijab kabul dimulai pukul 08.30 WIB dengan mas kawin seperangkat alat salat dan uang sebesar Rp 291.217.

Ketua PP Muhammadiyah Haedar menyampaikan khotbah nikah sebelum ijab kabul dimulai. Menurut Haedar, pernikahan merupakan ikatan yang kokoh dan Allah memberi kehormatan yang tinggi terhadap lembaga pernikahan.

"Pernikahan menciptakan hubungan sah dan halal sebagai wujud ibadah kepada Allah," ujar Haedar.

Dalam akad nikah juga tampak sejumlah menteri, seperti Mendagri Tjahjo Kumolo, Menko Polkumham Wiranto, serta Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya.

 

Wakil Presiden RI Jusuf Kalla dan Wakil Presiden ke-11 Boediono, menjadi saksi akad nikah putri Menteri Sekretaris Negara (Menesesneg) Pratikno di Yogyakarta

Ninis dan Rino bertemu di UGM saat kuliah S1. Nina merupakan lulusan S1 jurusan Manajemen, Fakultas Ekonomika dan Bisnis UGM dan mengambil double degree di Perancis (ESCEM Poitiers), sedangkan Rino adalah lulusan S1 Teknik Kimia, Fakultas Teknik UGM.

Saat ini mereka berdua tengah menjalani kuliah S2 di Perth, tapi berbeda kampus. Ninis mengambil jurusan Master of Commerce di University of Western Australia, sementara Rino mengambil jurusan Master of Media Practice di Curtin University.

Mereka telah menyelesaikan semester pertama dan sekarang tengah libur musim panas selama tiga bulan, terhitung sejak awal Desember kemarin.

Keduanya pertama kali bertemu dalam kepanitiaan sebuah konferensi di UGM (International Indonesia Forum) pada 2012. Kemudian mereka tidak bertemu sampai kembali berjumpa pada awal 2016.

Wakil Presiden RI Jusuf Kalla dan Wakil Presiden ke-11 Boediono, menjadi saksi akad nikah putri Menteri Sekretaris Negara (Menesesneg) Pratikno di Yogyakarta

Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK hari ini, hadir dalam akad nikah putri Keluarga Menteri Sekretaris Negara Pratikno, di Jogja Expo Center, Yogyakarta. Dia hadir didampingi istrinya, Mufidah Jusuf Kalla.

"Pak Wapres hadir sebagai saksi pengantin wanita," ucap juru bicara Wapres Husain Abdullah saat dikonfirmasi, Jumat (29/12/2017).

Dia menuturkan, Wapres RI ke-11 Boediono juga hadir sebagai saksi pengantin prianya. Ia duduk di sebelah JK.

"Wapres hadir sekitar Pukul 08.00 WIB, ia berkopiah hitam dan mengenakan setelan jas warna gelap bersama Boediono duduk sebagai saksi pengantin Wanita Anisa Firdia Hanum, sedangkan Wakil Presiden ke-11 ini menjadi saksi pengantin pria Rino Febrian, anak dari Suryo Eko Wahyono," ujar Husain.

Khotbah nikah disampaikan oleh Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Haedar Nashir. "Pembacaan doa oleh Mahfud MD," pungkas Husain.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: