Rabu, 20 Desember 2017

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Kisah Perpisahan WNA Asal India dengan Keluarganya di Sinjai

Posted: 20 Dec 2017 10:01 PM PST

Shafi Manappurath (40), Warga Negara Asing (WNA) asal India kini harus menelan pil pahit. Mimpinya membangun rumah tangga yang bahagia di Indonesia kandas di tangan petugas Imigrasi Kelas 1 Kota Makassar.

Meski berat dan sangat terpukul, ia harus rela meninggalkan istri dan buah hatinya yang menetap di Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan (Sulsel) untuk selamanya. Shafi dipulangkan ke negara asalnya yakni ke India, Kamis (21/12/2017).

Kepala Kantor Imigrasi Kota Makassar, Andi Pallawarukka mengatakan siang ini, pihaknya akan memulangkan Shafi ke kampung halamannya di India melalui Bandara Internasional Hasanuddin, Makassar, kemudian transit ke Bandara Gusti Ngurah Rai, Bali, baru berangkat menuju India.

Andi mengatakan selama berada di Indonesia tepatnya di Kabupaten Sinjai, Sulsel, Shafi yang merupakan WNA asal India itu tidak memiliki satu pun dokumen sah untuk tinggal di Indonesia sehingga petugas imigrasi menangkapnya dan menahannya di rumah tahanan Imigrasi Kelas 1 Makassar selama 10 bulan.

Hari ini, dia resmi dipulangkan atau dideportasi ke kampung halamannya ke negara India. "Dia (Shafi) sempat nikah siri dengan warga lokal di Kabupaten Sinjai dan memiliki seorang anak," kata Andi.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

 

 

Shafi, WNA asal India dikawal petugas Imigrasi (Liputan6.com/ Eka Hakim)

Menurut keterangan Shafi, ia mengenal istrinya, Hartati, yang merupakan penduduk asli Kabupaten Sinjai, Sulsel ketika bertemu di Arab Saudi. Keberadaan Hartati di Arab Saudi sebagai salah seorang Tenaga Kerja Wanita (TKW) Indonesia.

Hubungan keduanya pun semakin dekat. Shafi, WNA asal India itu, lalu memberanikan diri ikut bersama Hartati pulang ke Indonesia tepatnya ke kampung halaman Hartati di Kabupaten Sinjai, Sulsel. Keduanya pun menikah siri dan dikarunia seorang anak.

"Selama 9 tahun saya tinggal bersama istri dan anak saya di Kabupaten Sinjai," cerita Shafi.

Dalam kesehariannya, ia menghidupi istri dan anaknya dari hasil bertani memanfaatkan lahan milik kerabat istrinya yang tak jauh dari tempat tinggalnya.

Shafi mengaku sedih dan berat untuk meninggalkan keluarga kecilnya di Kabupaten Sinjai. Meski demikian, ia tetap tak bisa berbuat apa-apa karena aturan yang ada di Indonesia membuatnya harus angkat kaki dan kembali pulang ke negara asalnya di India.

"Meski berat, saya harus meninggalkan anak dan istri saya. Saya pasti sangat merindukannya," ujar Shafi WNA asal India itu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

2018, Timnas Indonesia U-19 Gelar TC Bareng U-23

Posted: 20 Dec 2017 10:00 PM PST

Setelah pergantian tahun, Timnas Indonesia di semua jenjang akan kembali disibukkan dengan agenda pemusatan latihan (TC). Itu karena timnas U-16, U-19, dan U-23 sama-sama memiliki agenda penting.

Ketimbang tiga jenjang itu, agenda Timnas Indonesia U-23 jelas yang paling vital. Itu karena mereka bakal tampil di Asian Games 2018 di mana Indonesia tampil sebagai tuan rumah. Di sana pula Timnas U-23 ditargetkan menembus semifinal.

Untuk mencapai target tersebut, persiapan yang dilakukan tim asuhan Luis Milla tentu harus sangat matang. Bahkan, tim kepelatihan dan PSSI sudah menyiapkan program pemusatan latihan (TC) yang digelar setiap akhir bulan pada 2018.

Para pemain akan berkompetisi bersama klub selama tiga pekan, lalu di akhir bulan akan bergabung dengan TC. Hal itu sudah masuk dalam program dan akan terus dilakukan hingga Asian Games. Nantinya, agenda TC tersebut juga bakal berbarengan dengan TC Timnas U-19.

"Program Timnas Indonesia U-19 menuju AFC U-19 itu akan kami gabungkan dengan U-23. Karena itu program kepelatihan yang berkesinambungan, baik TC-nya maupun techinal evaluasinya itu akan dibawah kontrol Luis Milla, Bima Sakti sebagai penggawa terdepan untuk U-19," kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha.

 

Bima Sakti (Liputan6.com/Helmi Fitriansyah)

Untuk Timnas U-19, mereka memang sudah harus dipersiapkan menuju putaran final Piala Asia U-19 2018 yang dihelat pada 18 Oktober-4 November 2017. Kebetulan, Timnas U-19 kini juga sudah ditangani Bima Sakti yang notabene asisten pelatih Timnas U-23.

Tak hanya program dan waktunya, tempatnya pun akan digelar di tempat TC Timnas U-23. "Dan kami akan gabungkan mereka untuk pola latihannya. Jadi jadwal latihannya itu mengikuti seniornya. Jadi setiap akhir bulan dan satu tempat. Ada mungkin beberapa yang tidak dipanggil setiap bulan. Cuma setiap mereka dipanggil pasti beririsan dengan U-23," jelas Tisha.

Timnas U-19 sendiri dipastikan melaju ke putaran final Piala AFC U-19 2018 karena statusnya sebagai tuan rumah. Dalam turnamen ini, tim Garuda Nusantara ditargetkan menembus semifinal. Itu demi menyegel tiket putaran final Piala Dunia U-20 2019.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mandi Bareng, Tiga Putri Bruce Willis Cuek Difoto Bugil

Posted: 20 Dec 2017 10:00 PM PST

Bukan rahasia lagi bahwa aktor kawakan Bruce Willis memiliki tiga orang anak perempuan nan cantik: Rumer, Scout, dan Tallulah. Meskipun usia mereka bertambah, ketiganya bahkan masih akrab seperti saat masih kecil.

Saking akrabnya, seperti dilaporkan Ace Showbiz, Rabu (20/12/2017), tiga putri Bruce Willis itu bahkan dengan percaya dirinya berfoto dalam keadaan bugil saat mereka bersama di sebuah bak mandi.

Ketiga putri Bruce Willis: Rumer, Scout dan Tallulah. (Instagram - @buuski)

Foto tersebut lalu diunggah ke Instagram oleh Tallulah (23) melalui akun @buuski. Dalam unggahannya, ia tak memberikan kalimat, melainkan emoji berupa gambar tiga malaikat.

Di foto tersebut, putri bungsu Bruce Willis itu terlihat sedang mengenakan ikat kepala putih sambil memakan sebuah permen. Sementara, dua kakaknya, Scout Willis (26) dan Rumer Willis (29), melingkari kaki masing-masing yang sedang menutup payudara dengan tangan mereka.

Dailymail.co.uk

Lebih dari 12 ribu warganet menyukai foto ini sambil memberikan pujian kepada mereka bertiga. "Suka ini!" kata seorang warganet. Ada juga yang berkata, "Benar-benar cewek," atau, "Menawan."

Seorang warganet lain turut menuliskan, "Benar-benar manis kalian semua bisa bersama seperti itu." Ada juga yang mengatakan, "Ini harusnya menjadi pemotretan kembali masa kecil ibu & ayahmu pasti menyukainya."

nydailynews.com

Ketiga anak Bruce Willis ini memang kerap tampil tanpa busana di media sosial. Misalnya Scout baru-baru ini berbagi foto topless melalui Instagram. Ia berpose tanpa apa pun selain celana dalam putih sambil menutupi dadanya dengan kedua tangan saat berjemur bersama Tallulah.

Dalam foto itu, Talullah mengenakan baju renang putih dengan ekspresi wajah khasnya. Mereka mengambil foto lagi saat berjemur, dengan Scout berbaring sambil memandang lurus ke arah kamera dan tersenyum. Sementara Tallulah berpose dengan minuman di tangannya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

1.186 Keluarga di Pulau Buru Nikmati Listrik Tenaga Surya

Posted: 20 Dec 2017 10:00 PM PST

Sebanyak 1.186 keluarga di Pulau Buru Maluku menikmati penerangan dari Lampu Tenaga Surya Hemat Energi (LTSHE‎). Pemasangan lampu tersebut merupakan upaya pemerintah, untuk memberikan rasa keadilan bagi masyarakat di wilayah terdepan, terluar dan terpencil (3T) dalam pemenuhan pasokan listrik.

Kepala Unit Pengendalian dan Percepatan Pembangunan Infrastruktur Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Simon Laksmono Himawan mengatakan, Pemasangan LTSHE menyasar desa-desa yang belum menikmati listrik. Dengan harapan, dapat menambah tingkat pemerataan listrik (rasio elektrifikasi) di Indonesia.

"Kita menge‎jar rasio elektrifikasi," kata Simo, di Pulau Buru, Maluku (21/12/2017).

Koordinator Pemasangan LTSHE PT Adya Winsa Electrical and Power kso Fokus Indolighting, Jarot Nurodin mengatakan,‎ Kementerian ESDM menargetkan‎ pemasangan LTSHE pada 1.864 rumah tangga di Maluku. Dari jumlah tersebut, sebanyak 1.186 rumah tangga yang mendapat LTSHE berada di Pulau Buru.

Di Pulau Buru terdiri dari dua kabupaten, yaitu Buru Selatan dengan jumlah penerima 875 rumah tangga dan Buru Selatan 311 rumah tangga.

Untuk Kabupaten Buru terdiri dari‎ Kecamatan Lolong Guba‎ di Desa Waengapan 100 keluarga, Lele 105 keluarga dan Nafrua 278 keluarga. Kecamatan Fena Leisela, Desa Waemite 136 keluarga, Desa Waereman 182 keluarga dan Wasi 74 keluarga.

Kabupaten Buru Selatan terdiri dari Kecamatan Namrole, di mana Desa Waenalut 98 keluarga,‎ Wamkana 23 keluarga,‎ Namrinat 83 keluarga, Labuang 83 keluarga‎ dan Waenono 24 keluarga.

‎Menurut Jarot, pemasangan 1.186 LTSHE di rumah penduduk di Pulau Buru sudah selesai. "Itu sudah kita kerjakan, semuanya sudah selesai," tutur Jaro.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menargetkan seluruh wilayah desa di Papua dan Papua Barat bisa menikmati keberadaan listrik pada 2018. Hal ini ia sampaikan saat meresmikan Pembangkit Listrik Tenaga Mesin Gas (PLTMG) Nabire dan Jayapura.

Jokowi menuturkan, tingkat elektrifikasi rendah paling banyak ada di Indonesia Timur, yakni Papua. Jumlah desa yang masih belum teraliri listrik mencapai 2000 desa.

"Tadi Pak Menteri sudah menynggupi tahun depan. Bukan saya, Pak Menteri loh ya, tahun depan menyanggupi, tahun depan di desa di tanah Papua kurang lebih 2000 akan teraliri listrik," kata Jokowi saat ditemui di Nabire, Kamis (21/12/2017).

Jokowi melanjutkan, listrik yang akan didapat desa ini merupakan kerja sama dari PLN dan Kementerian ESDM. Masyarakat yang daerahnya belum teraliri listrik PLN akan diberikan lampu listrik berbahan solar cell atau tenaga surya bantuan dari ESDM.

"Ya, tadi diduetkan PLN dengan cara-cara tadi, memasang tiang menarik transmisinya masuk ke desa. Tapi kalau lewat PLN aja berat dengan medan seperti itu, nanti makanya ESDM masuk dengan solar cell-nya. Nanti kita lihat ya akhir tahun 2018," tutur dia.

Di bawah pemerintahannya, Jokowi memang sedang menggenjot pembangunan, khususnya di daerah Papua. Hal ini dilakukan demi memberikan keadilan yang sama bagi seluruh rakyat Indonesia.

"Supaya rakyat di Papua malam hari dapat menikmati penerangan, agar listrik, dan rakyat di desa dapat berperan. Anak-anak bisa belajar baik karena listrik ada," jelas Jokowi.

Jokowi berharap adanya PLTMG yang baru diresmikan juga akan dapat memberikan kebutuhan dasar listrik bagi masyarakat papua. Selain itu, PLTMG di Nabire dan Jayapura pun akan mampu meningkatkan iklim investasi di Bumi Cendrawasih

"Kemudian orang mau investasi di Papua atau di mana saja, berani masuk untuk bangun hotel, karena listriknya ada. Kalau tidak ada, orang akan mikir seribu kali, listrik jadi kunci investasi di Papua," ujar dia.

Pembangunan listrik pedesaan merupakan salah satu Program Strategis Pemerintah untuk meningkatkan Rasio Elektrifikasi (RE) dan Rasio Desa Berlistrik.

Dalam dua tahun terakhir PLN Wilayah Papua dan Papua Barat telah berhasil meningkatkan Rasio Elektrifikasi Papua dari 45,93 persen menjadi 50,11 persen dan Rasio Desa Berlistrik dari 22,02 persen pada tahun 2015 menjadi 29,53 persen pada 2017.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Terungkap, Ini Lo Alasan Biskuit Permukaannya Berlubang

Posted: 20 Dec 2017 10:00 PM PST

Biskuit kreker bisa dibuat dari segala macam bahan dan dimakan dengan berbagai cara. Tapi ada satu kesamaannya: berlubang. Pernahkah Anda bertanya-tanya mengapa biskuit kreker berlubang? Kami punya jawabannya.

Melansir dari Curiosity, ternyata lubang-lubang di biskuit tersebut bukanlah hiasan belaka. Lubang-lubang itu dibuat dengan satu tujuan tertentu.

Jika Anda pernah membuat adonan roti atau kulit pizza, proses pembuatan biskuit kreker tak jauh berbeda. Pekerja mencampur air, tepung terigu, ragi, dan enzim khusus menjadi satu, lalu adonan dibiarkan selama sekitar 16 jam.

Saat dibiarkan itulah, enzim memecah pati dalam tepung menjadi gula sederhana. Ragi melahap gula tersebut dan mengeluarkan gas karbon dioksida, yang kemudian mengisi adonan dengan gelembung gas yang membuatnya naik dalam proses yang disebut respirasi.

Setelah adonan naik, para pekerja menambahkan baking soda, garam, minyak, dan bumbu, lalu adonan dibiarkan sebentar sebelum akhirnya digulung menjadi lembaran. Adonan biskuit kemudian dibawa ke mesin yang menusuknya dan membuat lubang dan akhirnya dipanggang.

 

 

Illustrasi biskuit cracker yang memiliki lubang-lubang. Foto: Pixabay

Nah, perbedaannya dari pembuatan roti adalah sementara Anda ingin roti mengembang di oven, Anda tentu ingin adonan biskuit kreker tetap persis sama. Tidak mengembang sama sekali.

Padahal, dalam 10 menit pertama adonan dipanggang, terjadi proses yang membuat ragi mempercepat pernapasannya dan mengeluarkan karbon dioksida. Pada saat bersamaan, karbon dioksida dan air yang sudah ada di adonan akan mengembang saat mulai terasa panas. Sulit untuk adonan tetap rata dengan semua proses itu, sehingga lubang-lubang yang ada akan melepaskan sedikit gas agar adonan tak terlalu mengembang.

Ini log alasan mengapa biskuit cracker permukaannya berlubang.

Bisa dibilang, tanpa lubang itu, biskuit tidak akan terasa renyah karena adonan tidak bisa bernapas saat dipanggang. Lubang tersebut menjadi tempat adonan 'bernapas' selama proses pemanggangan.

Lubang juga menjadi cara agar adonan tidak mengembang dan menggelembung seperti roti. Dengan adanya lubang, biskuit dapat mempertahankan bentuk aslinya yang pipih.

Hasilnya, Anda bisa menikmati biskuit kreker yang tipis, rata, tapi renyah dan siap untuk dicemil.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Eropa Beri Peringatan Bahaya Baterai Li-on di Pesawat

Posted: 20 Dec 2017 10:00 PM PST

Otoritas keselamatan penerbangan Eropa mengingatkan kepada penumpang dan maskapai tentang tata cara membawa perangkat elektronik dengan baterai lithium ion (li-ion) di pesawat selama masa liburan Natal.

Baterai lithium-ion biasa digunakan pada perangkat laptop, smartphone, tablet, dan rokok elektronik. Peringatan itu diberikan lantaran baterai jenis ini dianggap rentan terbakar.

Bahkan ada kekhawatiran, jika baterai lithium ion ini menyebabkan kebakaran di pesawat, proses pemadamannya tidak akan mudah.

"Sangat penting untuk pihak maskapai memperingatkan penumpangnya bahwa perangkat elektronik harus dibawa di dalam kabin, jika hal tersebut memungkinkan," demikian pernyataan dari European Aviation Safety Agency (EASA) sebagaimana dikutip Tekno Liputan6.com dari Reuters, Kamis (21/12/2017).

Sekadar diketahui, saat ini telah banyak maskapai Eropa yang memiliki prosedur penanganan keamanan bagi penumpang yang membawa perangkat elektronik. Misalnya saja dengan mengingatkan penumpang, bahwa laptop tidak boleh ditaruh di bagasi.

EASA mengatakan, ada beberapa perangkat yang terlalu besar untuk ditempatkan di kabin. Oleh karenanya, perangkat elektronik berukuran besar itu harus dimatikan dan dikemas sedemikian rupa untuk menghindari kerusakan yang akhirnya menyebabkan baterai terbakar.

Selain itu, perangkat-perangkat elektronik berbaterai lithium ion ini juga tidak boleh ditempatkan dalam tas yang berisi barang mudah terbakar seperti parfum.

Selain itu, penumpang juga dianjurkan untuk melepas baterai perangkat seperti laptop atau rokok elektronik demi keamanan saat penerbangan. 

Tas untuk menaruh Galaxy Note 7 selama di penerbangan (Sumber: Mashable)

Peringatan terkait baterai lithium ion di pesawat sebenarnya bukanlah hal baru. Sebelumnya, regulator penerbangan Amerika Serikat (FAA) mengeluarkan larangan untuk mengaktifkan Galaxy Note 7 lantaran baterai lithium ion yang digunakan dalam perangkat tersebut bisa menyebabkan ledakan. 

Regulator penerbangan AS itu dengan keras menyarankan penumpang untuk tak mengaktifkan atau mengisi daya Galaxy Note 7 mereka di pesawat.

Imbauan bersifat mendesak ini berlaku saat penumpang sedang terbang, terkait dengan adanya kemungkinan perangkat premium Samsung itu akan meledak.

"Menindaklanjuti kejadian yang terjadi belakangan ini, serta berkaitan dengan penarikan perangkat Galaxy Note 7, FAA menyarankan dengan keras kepada penumpang untuk tak mengaktifkan dan mengisi daya perangkat tersebut ketika berada dalam penerbangan serta di dalam bagasi," demikian bunyi pernyataan FAA.

Tak hanya otoritas penerbangan AS, sebelumnya beberapa maskapai sipil di Australia juga meminta penumpang untuk tak menggunakan dan mengisi daya Galaxy Note 7 saat dalam penerbangan.

(Tin/Cas)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Indonesia Mendominasi di Konser Social Media D'Academy Asia 3

Posted: 20 Dec 2017 10:00 PM PST

Jeda sehari jelang Konser Top 5 Dangdut Academy Asia 3 (D'Academy Asia 3), Indosiar menggelar Konser Social Media pada Rabu (20/12/2017) tadi malam. Sebanyak tujuh piala pun dibagikan pada para pemenang yang sudah dipilih lewat vote selama 13-20 Desember 2017.

Nama-nama yang masuk nominasi di Konser Social Media sendiri berasal dari para akademia di Top 10 dan pengisi acara D'Academy Asia 3. Namun, Indonesia lagi-lagi mendominasi daftar pemenangnya. Sementara itu, satu kategori khusus juga diberikan jelang akhir acara.

 

Jeda sehari jelang Konser Top 5 Dangdut Academy Asia 3 (D'Academy Asia 3), Indosiar menggelar Konser Social Media.

Fildan dan Putri yang lolos ke babak 5 besar D'Academy Asia 3 sukses merebut piala untuk Finalis Pria dan Wanita Favorit. Namun keduanya dikalahkan senior mereka dari Dangdut Academy 2, Reza Zakaria, di kategori Penampilan Finalis Terfavorit. Reza mendapatkan piala tersebut atas penampilannya di lagu Ya Magnoon pada Konser Result Top 10 lalu.

Sementara itu, absennya Rina Nose di daftar nominasi Host Favorit tahun ini sepertinya jadi berkah tersendiri bagi Irfan Hakim. Pasalnya, Irfan akhirnya berhak mendapatkannya kali ini dengan mengandaskan dua rekannya; Ramzi dan Gilang Dirga. Menariknya, semalam ketiganya membocorkan project terbaru mereka di Indosiar pada tahun 2018 mendatang sekaligus memproklamirkan nama trio mereka adalah Trio Julid.

 

Jeda sehari jelang Konser Top 5 Dangdut Academy Asia 3 (D'Academy Asia 3), Indosiar menggelar Konser Social Media.

Pemenang lainnya di Konser Social Media adalah Soimah dan Mayuni Omar (Singapura) yang mempertahankan gelar Komentator dan Juri Favorit selama tiga tahun berturut-turut. Di sisi lain, Momen Terheboh D'Academy Asia 3 dimenangkan Masidayu (Malaysia) saat menegur keras Baby Shima, akademia senegaranya, kala tampil buruk. Video Masidayu ini sempat jadi viral di media sosial beberapa waktu lalu.

Terakhir, kategori khusus yang diperebutkan selama ajang berlangsung yaitu Selebriti Paling Sosmed diraih si kembar Rizki Ridho. Jebolan Dangdut Academy 2 tersebut mendapatkan piala lantaran merajai Trending Topic selama Konser Social Media berlangsung.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

PHOTO: Sambut Tahun Baru, Dua Pembersih Jendela Wanita Ini Tampil Unik

Posted: 20 Dec 2017 10:00 PM PST

Pembersih jendela wanita berkostum ayam jago dan anjing membersihkan jendela gedung di kawasan perbelanjaan dan bisnis Tokyo, Jepang (20/12). Ayam jago merupakan binatang zodiak tahun ini dan anjing untuk tahun depan. (AP Photo / Shizuo Kambayashi)

Pembersih jendela wanita berkostum ayam jago dan anjing membersihkan jendela gedung di kawasan perbelanjaan dan bisnis Tokyo, Jepang (20/12). Ayam jago merupakan binatang zodiak tahun ini dan anjing untuk tahun depan. (AP Photo / Shizuo Kambayashi)

Pembersih jendela wanita berkostum ayam jago dan anjing membersihkan jendela gedung di kawasan perbelanjaan dan bisnis Tokyo, Jepang (20/12). (AP Photo / Shizuo Kambayashi)

Pembersih jendela wanita berkostum ayam jago dan anjing membersihkan jendela gedung di kawasan perbelanjaan dan bisnis Tokyo, Jepang (20/12). (AP Photo / Shizuo Kambayashi)

Seorang anak melihat pembersih jendela wanita berkostum ayam jago dan anjing di kawasan perbelanjaan dan bisnis Tokyo, Jepang (20/12). Ayam jago merupakan binatang zodiak tahun ini dan anjing untuk tahun depan. (AP Photo / Shizuo Kambayashi)

Seorang anak melihat pembersih jendela wanita berkostum ayam jago dan anjing di kawasan perbelanjaan dan bisnis Tokyo, Jepang (20/12). Ayam jago merupakan binatang zodiak tahun ini dan anjing untuk tahun depan. (AP Photo / Shizuo Kambayashi)

Pembersih jendela wanita berkostum ayam jago dan anjing membersihkan jendela gedung di kawasan perbelanjaan dan bisnis Tokyo, Jepang (20/12). (AP Photo / Shizuo Kambayashi)

Pembersih jendela wanita berkostum ayam jago dan anjing membersihkan jendela gedung di kawasan perbelanjaan dan bisnis Tokyo, Jepang (20/12). (AP Photo / Shizuo Kambayashi)

Seorang anak melihat pembersih jendela wanita berkostum ayam jago dan anjing di kawasan perbelanjaan dan bisnis Tokyo, Jepang (20/12). Ayam jago merupakan binatang zodiak tahun ini dan anjing untuk tahun depan. (AP Photo / Shizuo Kambayashi)

Seorang anak melihat pembersih jendela wanita berkostum ayam jago dan anjing di kawasan perbelanjaan dan bisnis Tokyo, Jepang (20/12). Ayam jago merupakan binatang zodiak tahun ini dan anjing untuk tahun depan. (AP Photo / Shizuo Kambayashi)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Bayi Ini Lahir dari Embrio Tertua di Dunia

Posted: 20 Dec 2017 10:00 PM PST

Bayi perempuan lahir dari embrio tertua di dunia. Embrio tersebut telah dibekukan sejak berpuluh tahun yang lalu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kemenkes: Iklan Kesehatan Hoax tak Bisa Dibiarkan

Posted: 20 Dec 2017 10:00 PM PST

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI serius melakukan perlawanan terkait beredarnya hoax iklan dan publikasi kesehatan yang menyesatkan dan merugikan masyarakat. Karena itu, Kemenkes melakukan penandatanganan MoU Pengawasan Iklan dan Publikasi Bidang Kesehatan.

MoU ditandatangani oleh Sekjen Kemenkes, Untung Suseno dengan Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Kominfo, Semuel Abrijani Pangerapan; Direktur Jenderal Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kemendag, Syahrul Mamma; Sekretaris Utama BPOM, Reri Indriani; Ketua Lembaga Sensor Film, Ahmad Yani Basuki; Kepala Sekretariat Komisi Penyiaran Indonesia, Maruli Matondang; Ketua Presidium Dewan Periklanan Indonesia, Sancoyo Antarikso; dan Ketua Pengurus Harian Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Tulus Abadi.

Iklan memiliki daya persuasi dan pengaruh kuat terhadap persepsi dan perilaku, apalagi intensitas paparan yang sangat tinggi. Sekjen Kemenkes, Untung Suseno mengatakan iklan dan publikasi kesehatan yang menyesatkan adalah hoax karena memberikan informasi keliru, dan berita bohong.

"Oleh karenanya iklan kesehatan sebagaimana hoaks kesehatan lain harus diawasi, ditindak, diperangi dan tidak boleh dibiarkan," kata dr. Untung, pada Penandatanganan MoU, Selasa (19/12) di gedung Kemenkes, Jakarta.

 

Simak juga video menarik berikut : 

Kementerian Kesehatan dan World Lung Foundation kembali meluncurkan iklan layanan masyarakat mengenai bahaya rokok.

Aneka ragam pemasangan iklan dan publikasi kesehatan, lanjut Untung sangat mudah ditemukan, baik di media cetak, elektronik dan media digital. Di televisi misalnya, sering ditemukan berbagai iklan pengobatan tradisional dan alternatif, talkshow kesehatan, obat, perbekalan kesehatan dan rumah tangga (PKRT) hingga produk yang mengklaim bermanfaat kesehatan.

Iklan hoax dapat dicirikan di antaranya disampaikan secara berlebihan dan bersifat superlatif. Kemudian ada testimoni pengguna atau klien dan hadirnya dokter yang tertindak sebagai endorser. Biasanya pengiklan mengklain proses pengobatan atau produk obat yang dijual bisa menyembuhkan berbagai penyakit. Padahal, proses penyembuhan tergantung kondisi tubuh dan penyakit yang diderita. Semua proses penyembuhan dan obat atau alat yang digunakan tidak bisa disamaratakan.

Selain itu, terkait obat herbal terlebih dahulu dibuktikan secara ilmiah keamanannya. Di antaranya perlu uji toksisitas akut, kronik, dan teratogenik. Obat herbal juga perlu diuji dosis, cara penggunaan, efektivitas, monitoring efek samping, dan interaksi dengan senyawa obat lain.

Iklan hoaks biasanya memberi kesan ilmiah melalui gambar, video dan grafis berupa anatomi tubuh dan penyakit. Iklan ini memanipulasi keawaman penonton dengan sengaja menimbulkan kekhawatiran pada penyakit tertentu.

Untung menekankan iklan dan publikasi kesehatan tersebut tidak saja melanggar peraturan perundang-undangan dan etika pariwara, konsumen yang percaya akan tersesat dan bisa mendapatkan dampak buruk yang tak diinginkan. Alih-alih mendapatkan manfaat, sebaliknya konsumen tersesat dengan informasi keliru dan mendapatkan kerugian materi dan non materi.

"Bahkan jika awalnya konsumen berniat mencari pengobatan, sebaliknya yang diperoleh penyakit semakin parah karena tidak mendapatkan pengobatan dan perawatan sebagaimana mestinya," jelas Untung.

Kementerian Kesehatan mengadakan pameran foto kesehatan yang berada di loby A gedung Adyatma Adytama Kementerian Kesehatan.

Selama 2017 ini, Kemenkes telah melayangkan 7 surat permohonan penghentian iklan ke Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) dan Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) terkait iklan pengobatan tradisional Jeng Ana, Givana, Eyang Gentar, Mega 6 Far, Herbal Putih, Jeido Power Mat, Iklan Pengobatan Tradisional Chuan Shan Yao Bioin, dan Iklan Klinik Zona Terapi.

Selain itu, kata Untung, pengawasan iklan dan publikasi kesehatan tidak cukup hanya tingkat hilir, melainkan bersama-sama pada tingkat hulu. Itulah mengapa para pemangku kepentingan dalam nota kesepahaman ini mewakili tingkat hulu dan hilir dari iklan dan publikasi kesehatan.

Selain itu, edukasi dan partipasi publik menyokong besar pada keberhasilan pengawasan iklan dan publikasi kesehatan ini. Hal ini yang mendorong dilaksanakan sosialisasi pengawasan iklan/publikasi bidang kesehatan setelah penandatangan nota kesepahaman.

"Kita sama-sama berharap, maju bersama dalam pemahaman yang sama tentang iklan dan publikasi kesehatan demi melindungi masyarakat dalam pelayanan kesehatan," kata Untung.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hai Pria Buaya Darat, Ada Pesan dari Hotman Paris

Posted: 20 Dec 2017 09:55 PM PST

Hotman Paris Hutapea dikenal sebagai pengacara kondang yang kerap kali membantu permasalahan hukum selebriti dan tokoh politik. Terkenal sebagai pengacara yang kekayaan yang melimpah, kehidupan Hotman Paris seakan menjadi begitu mudah. Terbukti dari mobil mewah dan barang berharga lainnya yang dimiliki Hotman Paris. Di tengah kesibukannya menjalani profesi sebagai pengacara, Hotman Paris masih menyempatkan diri untuk liburan. Pada liburan akhir tahun ini, Hotman terlihat sedang asyik menikmati liburan bersama-sama di Bali melalui instagram pribadinya.

Dalam beberapa unggahan di instagramnya, Hotman terlihat sedang asyik menikmati suasana indahnya Pulau Bali di sebuah beach club. Di sela-sela liburannya, Hotman masih sempat untuk memberikan pesan bagi para pria buaya darat atau pria yang sudah berkeluarga namun memiliki simpanan wanita.

Dalam sebuah video, Hotman berpesan kepada para pria yang sudah berkeluarga untuk tidak lupa menghabiskan waktu bersama keluarga. Terlebih saat ini sudah memasuki masa liburan akhir tahun, di mana anak-anak juga sudah memasuki masa liburnya. Sebaiknya, pria yang sudah berkeluarga meluangkan waktu bagi keluarganya.

 

Para Buaya Darat bertobat dulu di musim liburan keluarga

Sebuah kiriman dibagikan oleh Dr. Hotman Paris Hutapea SH MH (@hotmanparisofficial) pada

Tak hanya itu, Hotman juga berpesan kepada para pria yang memiliki teman dekat perempuan, untuk melupakan mereka sejenak. Karena menurut Hotman, secantik apapun teman dekat perempuan Anda, pasti Anda akan tetap kembali kepada keluarga. Sehingga penting menurut Hotman untuk menghabiskan waktu liburan untuk bersama keluarga.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kalah dari Tim Gurem, MU Dirundung Sial

Posted: 20 Dec 2017 09:50 PM PST

Manchester United (MU) harus rela tersingkir di Piala Liga Inggris. Mereka secara mengejutkan tumbang di tangan Bristol City dengan skor tipis 1-2.

Pada laga di Ashton Gate, Kamis (21/12/2017) dini hari WIB, MU turun dengan mayoritas pemain pelapis. Satu-satunya gol 'Setan Merah' dihasilkan penyerang gaek, Zlatan Ibrahimovic.

Usai pertandingan, manajer MU Jose Mourinho, mengatakan keberuntungan tidak berada di pihaknya pada laga tersebut. Ucapan Mourinho sepertinya benarnya juga.

Dari awal keberangkatan ke Bristol, mereka sudah lebih dulu dirundung masalah. Perjalanan MU ke Bristol sejak mula sudah mengalami hambatan.

Mereka tidak bisa mendarat tepat waktu karena masalah penerbangan. Jet pribadi yang digunakan MU harus mendarat di Cardiff. Penyebabnya adalah kabut tebal, seperti diberitakan The Sun.

Pemain Bristol City, Joe Bryan berebut bola dengan pemain Manchester United, Matteo Darmian. (Geoff CADDICK / AFP)

Setibanya di Cardiff, MU kemudian harus melanjutkan perjalanan ke Bristol dengan menggunakan bus. Mereka menempuh jarak sekitar 89 kilo meter dan baru tiba jelang tengah malam pada Selasa kemarin.

Buat MU, ini bukan kali pertama mereka menghadapi masalah dalam perjalanan. Pada April 2016 lalu, klub tetangga Manchester City itu terlambat datang ke White Hart Lane dalam laga melawan Tottenham Hotspur.

Striker Manchester United, Marcus Rashford merebut bola dari gelandang Bristol City, Jamie Paterson. (Geoff CADDICK / AFP)

Mereka terjebak kemacetan di London, sehingga pertandingan pun harus ditunda selama 30 menit.

Lalu sebulan berselang, MU juga harus mengalami penundaaan jadwal pertandingan karena bus mereka diadang fans West Ham United ketika akan menuju ke Boleyn Ground.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Salmafina Minta Cerai, Orangtua Taqy Malik Menangis

Posted: 20 Dec 2017 09:50 PM PST

‎Putri Sunan Kalijaga, Salmafina Khairunnisa telah melayangkan gugatan cerainya ke Pengadilan Agama Jakarta Barat. Gugatan itu didaftarkan sesuai dengan permintaan Salmafina yang hendak segera berpisah dengan Taqy Malik.

Sebelum gugatan cerai itu didaftarkan, ayahanda Taqy Malik, Marsyadin Malik, telah lebih dulu melakukan pertemuan keluarga. Marsyadin Malik bahkan sempat berdiskusi dengan ayahanda Salmafina, Sunan Kalijaga untuk mencari solusi yang terbaik.

 

Melalui instagram Salmafina Khairunnisa juga beberapa kali menjawab warganet terkait kasus rumah tangga yang sedang dihadapi. Seperti pertanyaan@murnawatit yang menanyakan kisruh rumah tangganya. (Instagram/taqy_malik)

"Saya sudah berbicara dengan Pak Sunan. Bicara mengenai masalah anak-anak," ucap Marsyadin Malik di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (20/12/2017).

Selama membahas masalah anak dan menantunya, Marsyadin Malik mengaku tak bisa menahan kesedihan. Apalagi, ia sadar pernikahan Taqy Malik dan Salmafina Khairunnisa baru berjalan tiga bulan.

"Saya di rumah Pak Sunan menangis. Ibunya Salma juga menangis, kami sedih semua. Kami kembalikan lagi kalau memang dari Tuhan yang terbaik ini, kami serahkan kepada Tuhan," kata Marsyadin Malik.

Putri Sunan Kalijaga, Salmafina Khairunnisa dan Taqy Malik. (Instagram)

Meski begitu, Malik menuturkan bahwa putranya telah memaafkan Salmafina. Hal ini sekaligus membantah gosip yang menyebutkan Taqy Malik enggan memaafkan Salmafina.

"Secara manusia sudah dimaafkan Taqy dari kekhilafan Salma. Tetapi untuk itu (cerai) Taqy sudah ini (bulat)," terangnya. (Ras)‎

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Peringkat RI Naik, Darmin Ingin Investor Realisasikan Investasi

Posted: 20 Dec 2017 09:48 PM PST

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Darmin Nasution mengaku senang dengan kenaikan rating atau peringkat utang Indonesia dari BBB- menjadi BBB dengan outlook stabil. Capaian tersebut diyakini akan semakin meningkatkan ‎kepercayaan investor terhadap Indonesia dalam jangka pendek.

"Dampak positifnya akan menambah kepercayaan market atau investor ke Indonesia," kata dia usai Peluncuran Buku Kebijakan Vokasi Indonesia di Hotel Borobudur, Jakarta, Kamis (21/12/2017).

Dia menegaskan, pemerintah terus berupaya mempercepat perizinan berusaha melalui paket-paket kebijakan ekonomi. Langkah tersebut yang dikombinasi dengan peningkatan kepercayaan investor, diharapkan dapat mendongkrak kegiatan penanaman modal di Tanah Air, termasuk saat tahun politik di 2018-2019.

"Orang masih saja wait and see (melihat dan menunggu). Wait and see apa lagi sih, tahun politik tuh tidak apa. Kita pernah pengalaman melaksanakan Pilkada, itu justru positif buat perekonomian," tegas Darmin.

Darmin Nasution berharap, kenaikan rating ini diikuti oleh dua lembaga pemeringkat internasional lainnya, Standard & Poor's serta Moody's. "Mereka setiap dua kali setahun, me-review. Irama mereka datang beda-beda, nanti mereka tulis surat dan kita persiapkan diri untuk bertemu mereka," ujar Darmin.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

Ilustrasi Fitch Ratings

Sebelumnya, lembaga pemeringkat internasional Fitch Ratings mendongkrak peringkat Long Term Foreign dan Local Currency Issuer Default Rating Indonesia menjadi BBB dari sebelumnya BBB- dengan outlook stabil.

Mengutip laman Fitch Ratings, Kamis 21 Desember 2017, kenaikan peringkat utang Indonesia itu didukung ketahanan Indonesia terhadap guncangan eksternal atau faktor global dalam beberapa tahun terakhir.

Selain itu, kebijakan makro ekonomi secara konsisten untuk menjaga stabilitas. Kebijakan nilai tukar yang lebih fleksibel sejak pertengahan 2013 juga membantu menopang cadangan devisa Indonesia menjadi US$ 126 miliar.

Fitch juga menilai, Indonesia mampu disiplin menjaga kebijakan moneternya sehingga membatasi dampak dari aliran dana investor asing yang keluar dari Indonesia . Ditambah langkah makro untuk berhati-hati menekan utang luar negeri terutama perusahaan serta pendalaman pasar keuangan juga membantu stabilitas pasar lebih baik.

Selain itu fokus menstabilkan makro ekonomi juga terlihat dalam anggaran yang kredibel dalam beberapa tahun sebelumnya. Meski ketahanan Indonesia membaik, Fitch melihat Indonesia juga hadapi tantangan eksternal yang tetap ada termasuk potensi tekanan pasar terhadap kebijakan pengetatan moneter oleh bank sentral Amerika Serikat (AS) atau the Federal Reserve.

Selain itu, ketergantungan Indonesia terhadap komoditas juga masih relatif tinggi. Sedangkan tantangan dari dalam negeri, Indonesia akan hadapi tahun politik. Kemungkinan kondisi politik dapat jadi gangguan dalam membuat kebijakan ekonomi terutama jelang pemilihan kepala daerah 2018 dan pemilihan presiden pada 2019. Ini merupakan sentimen domestik yang dapat ganggu pasar.

Pemerintah Indonesia juga masih hadapi tantangan untuk memperbaiki lingkungan bisnis. Meski demikian langkah-langkah untuk mempermudah keizinan berusaha membuahkan hasil dengan peringkat Indonesia naik tajam ke posisi 72 dari 192 negara terkait kemudahan berusaha.

Reformasi yang dilakukan Indonesia tampaknya berkontribusi terhadap aliran dana investor asing masuk ke Indonesia. Fitch memperkirakan aliran dana investasi asing secara langsung dapat menutupi defisit transaksi berjalan dalam beberapa tahun ke depan.

Fitch Ratings memperkirakan pertumbuhan produk domestik bruto (PDB) Indonesia masih kuat di antara negara lainnya. Fitch prediksi PDB Indonesia akan naik menjadi 5,4 persen pada 2018 dan 5,5 persen pada 2019 dari 5,1 persen pada 2017. Indonesia dapat keuntungan dari kenaikan perdagangan global dan stabilnya harga komoditas.

Ditambah belanja infrastruktur publik lebih tinggi, biaya pinjaman lebih rendah dan pelaksanaan reformasi struktural membuat Indonesia lebih kuat.

Beban utang pemerintah termasuk rendah sebesar 28,5 persen dari PDB pada 2017 seperti diharapkan Fitch juga jadi katalis positif. Pemerintah mematuhi batas defisit anggaran sebesar 3 persen dari PDB. Ini membantu kepercayaan investor di Indonesia.

Target defisit pemerintah diperkirakan 2,2 persen dari PDB menunjukkan pendekatan konservatif. Fitch yakin kenaikan defisit cenderung stabil di 2,7 persen dan bertahan di batas maksimum 3 persen.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

PDIP Usung Ganjar Pranowo Lagi di Pilkada Jateng?

Posted: 20 Dec 2017 09:47 PM PST

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) berencana mengumumkan calon yang akan diusung di Pilkada Jawa Barat dan Jawa Tengah pada awal Januari 2018 mendatang.

"Awal Januari. Jadi nanti Jabar, Jateng, Lampung, Sumsel, Maluku Utara akan dilakukan bersama-sama," ucap Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di Hotel Acacia, Jakarta Pusat, Rabu (21/12/2017).

Untuk Jateng, kata Hasto, partainya tetap terbuka dengan siapa pun yang mendaftar. Tapi hasil evaluasi dan survei, Ganjar Pranowo mendapat apresiasi yang baik dari masyarakat.

"Hasil evaluasi kami dan juga survei, rakyat memberikan apresiasi atas kepemimpinan Pak Ganjar. Tentu saja dalam tradisi kepartaian, mereka yang incumbent dan bekerja dengan baik mendapatkan kesempatan, prioritas untuk dicalonkan kembali," papar Hasto.

Tapi, Hasto melanjutkan, "itu adalah kewenangan Ibu Megawati, sehingga kita nanti akan melihat di hari H. Yang penting semua calon yang berproses memiliki peluang yang sama."

 

Golkar, PDIP dan Hanura Sepakat Koalisi di Pilkada Jabar (Liputan6.com/Abramena)

Untuk Pilkada Jabar, kata Hasto, ada semangat PDIP dan Golkar bersama-sama. Karena itu dialog secara intens terus dilakukan baik di tingkat kabupaten/kota, provinsi, maupun tingkat pusat.

"Bahkan saya bersama Pak Utut (Wasekjen) ditugaskan untuk bertemu Bapak Airlangga untuk membahas hal tersebut," jelas Hasto.

 

Presiden Jokowi bersama Wakil Presiden Jusuf Kalla, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Ketua Dewan Kehormatan Partai Golkar BJ Habibie menghadiri pembukaan Munaslub Partai Golkar di Jakarta, Senin (18/12). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Menurut dia, langkah ini sangat baik. Pasalnya, PDIP dan Golkar sama-sama mendukung pemerintahan.

"Antara PDIP dan Golkar sama-sama parpol pengusung pemerintahan, sehingga kerja sama di Jawa Barat akan memperkuat dan memperbesar peluang untuk bisa memenangkan pilkada di Jabar," tandas Hasto.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Unik Banget, Ada Pohon Natal Terbuat dari Mi Sohun di Solo

Posted: 20 Dec 2017 09:45 PM PST

Menjelang perayaan Natal, beragam kreasi pohon Natal banyak bermunculan, mulai di gedung perkantoran, pusat bisnis dan perbelanjaan, hingga hotel tak mau ketinggalan memajang pohon Natal hasil kreasinya masing-masing. Salah satu pohon Natal terunik bisa dilihat di Lobi The Sunan Hotel Solo. Keunikan pohon Natal ini ada pada bahan pembuatannya yang menggunakan mi sohun. 

Budi Prasetyo, seorang chef The Sunan Hotel Solo kepada Liputan6.com, Kamis (21/12/2017) mengatakan, ide awal pembuatan pohon Natal ini muncul dari pihak hotel yang ingin memnbuat pohon Natal unik dari bahan masakan. Mi sohun menjadi pilihan karena sudah sangat dikenal pada masyarakat kuliner Asia, termasuk Indonesia. 

 

 

Foto: Fajar Abrori/ Liputan6.com.

Meski demikian, sebelum memilih sohun, Budi Prasetyo telah melakukan beberapa kali tes. Dua jenis mi, yaitu mi telur dan bihun menjadi bahan-bahan tester pohon Natal. Tapi sayang, dua bahan mi tersebut kurang bagus jika dipadankan dengan pendaran lampu pohon Natal.

"Akhirnya ketemu bahan sohun ini. Sudah dites, kalau bahan sohun ini menimbulkan pendaran lampu yang bagus, pencahaayannya bagus," ungkap Budi.

Foto: Fajar Abrori/ Liputan6.com.

Pohon Natal sohun ini sendiri memiliki tinggi mencapai 180 centimeter, yang terdiri dari 11 tingkat. Membutuhkan tiga hari untuk membangun pohon Natal sohun. Pengolahan diawali dengan membasahi sohun kemudian dirapikan. Lalu sohun disampirkan di kerangka pohon Natal.

"Setelah itu sohun dikeringkan. Butuh waktu tiga hari untuk mengerjakan dan pengeringannya satu hari. Untuk membuat pohon Natal setinggi ini kita membutuhkan 40 kilogram bahan sohun," kata Budi menambahkan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Tangisan Para Artis di Pemakaman Jonghyun SHINee

Posted: 20 Dec 2017 09:45 PM PST

Anggota grup SHINee yang bunuh diri, Jonghyun dimakamkan hari ini. Pemakamannya dihadiri oleh beberapa rekan sesama artis, suasana sedih pun terasa selama proses berlangsung.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sejumlah Menteri dan Pengusaha Melayat Pendiri Grup Sahid

Posted: 20 Dec 2017 09:42 PM PST

Pendiri Grup Sahid, yaitu Sukamdani Sahid Gitosardjono, berpulang pada Kamis pagi. Pengusaha kelas kakap ini merupakan ayah dari Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Haryadi Sukamdani. Ia berpulang sekitar pukul 09.15 WIB.

Dalam pantauan Liputan6.com, Kamis (21/12/2017), pukul 11.45, rumah duka di Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, mulai ditata kursi-kursi untuk para pelayat. Karangan bunga juga baru datang salah satunya berasal dari PT Mitra Adiperkasa Tbk.

Sementara, pelayat juga mulai berdatangan satu per satu, mulai dari pejabat, pelaku usaha, hingga politikus.

Para pelayat yang datang antara lain Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita, mantan Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Anwar Nasution, Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto, dan pendiri Lippo Group Mochtar Riady.

Meninggalnya pendiri Sahid Group tersebut dibenarkan Sekretaris Perusahaan Sahid Grup, Aditya. "Iya saya mendapat kabar yang sama (Sukamdani Sahid) wafat," kata dia saat dikonfirmasi Liputan6.com.

Sukamdani Sahid Gitosardjono merupakan pengusaha kelahiran Solo, 14 Maret 1928. Dia merupakan pemilik jaringan Hotel Sahid dan Hotel Sahid Jaya International.

Sukamdani pernah menjabat sebagai Ketua Kamar Dagang dan Industri Indonesia selama dua periode, yakni 1982-1985 dan 1985-1988. Dia adalah putra pasangan dari R Sahid Djogosentono dan R Ngt Hj Sadinah.

Pendiri Lippo Group Mochtar Riady datang ke rumah duka  Sukamdani Sahid di Rumah Duka, Jalan Imam Bonjol No 50, Jakarta Pusat, Kamis (21/12/2017). (Achmad/Liputan6.com)

Untuk diketahui, pengusaha nasional Sukamdani Sahid Gitosardjono wafat pada Kamis, 21 Desember 2017 ini. Pendiri Sahid Group ini meninggal pukul 09.15.

Hal ini diungkapkan Sekretaris Perusahaan Sahid Grup, Aditya. "Iya saya mendapat kabar yang sama (Sukamdani Sahid) wafat," kata dia saat dikonfirmasi Liputan6.com.

Berdasarkan ucapan duka yang beredar, Sukamdani Sahid rencananya disemayamkan di Rumah Duka, Jalan Imam Bonjol No 50, Jakarta Pusat.

"Pemakaman ba'da Ashar,di Pondok Pesantren Modern Sahid, jl. Dasuki Bakri Km 6, kecamatan Pamijahan. Bogor. Mohon dimaafkan atas segala kesalahan kekhilafan alamarhum dan semoga almarhum Khusnul Khatimah," isi broadcast dari keluarga.

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

PHOTO: Brasil Musnahkan 2000 Senjata Api Hasil Sitaan

Posted: 20 Dec 2017 09:40 PM PST

Presiden Mahkamah Agung Carmen Lucia menghadiri sebuah upacara untuk menghancurkan senjata api yang disita di Negara Bagian Rio, di Rio de Janeiro, Brasil, Rabu (20/12). (AP Photo/Leo Correa)

Presiden Mahkamah Agung Carmen Lucia menghadiri sebuah upacara untuk menghancurkan senjata api yang disita di Negara Bagian Rio, di Rio de Janeiro, Brasil, Rabu (20/12). (AP Photo/Leo Correa)

Sejumlah senjata api hasil sitaan dihancurkan di Rio de Janeiro, Brasil, Rabu (20/12). Senjata api sitaan ini dihancurkan dengan cara dilindas mesin pelindas aspal. (AP Photo/Leo Correa)

Sejumlah senjata api hasil sitaan dihancurkan di Rio de Janeiro, Brasil, Rabu (20/12). Senjata api sitaan ini dihancurkan dengan cara dilindas mesin pelindas aspal. (AP Photo/Leo Correa)

Presiden Mahkamah Agung Carmen Lucia melihat sejumlah senjata hasil sitaan yang dihancurkan di Rio de Janeiro, Brasil, Rabu (20/12). (AP Photo/Leo Correa)

Presiden Mahkamah Agung Carmen Lucia melihat sejumlah senjata hasil sitaan yang dihancurkan di Rio de Janeiro, Brasil, Rabu (20/12). (AP Photo/Leo Correa)

Sejumlah senjata api hasil sitaan dihancurkan di Rio de Janeiro, Brasil, Rabu (20/12). Senjata api tersebut disita selama operasi polisi di negara bagian Rio de Janeiro. (AP Photo/Leo Correa)

Sejumlah senjata api hasil sitaan dihancurkan di Rio de Janeiro, Brasil, Rabu (20/12). Senjata api tersebut disita selama operasi polisi di negara bagian Rio de Janeiro. (AP Photo/Leo Correa)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Umumkan Kehamilan, Khloe Kardashian: Ini Mimpi Jadi Kenyataan

Posted: 20 Dec 2017 09:40 PM PST

Spekulasi publik soal kabar kehamilan Khloe Kardashian akhirnya terjawab. Perempuan berusia 33 tahun itu muncul ke depan publik untuk membenarkan isu yang selama ini berkembang di telinga masyarakat dunia.

Khloe Kardashian (E!)

Melalui Instagram pribadinya, Kamis (21/12/2017), Khloe Kardashian mengunggah sebuah foto sambil mengungkap kebahagiaannya tersebut. "Mimpi terbesarku menjadi kenyataan! Kami akan punya bayi!" tulis Khloe Kardashian, mengawali tulisan panjang di keterangan foto tersebut.

Foto itu memperlihatkan bagian perut Khloe Kardashian yang mulai buncit. Kekasih sekaligus ayah dari bayi yang dikandung sang artis, Tristan Thompson, tampak membelai perut pujaan hatinya dari belakang.

 

 

 

 

Bukan hanya soal kehamilan Kylie Jenner, dari keluarga Kardashian-Jener, masih belum ada yang mengonfirmasi kehamilan Khloe Kardashian. (instagram/khloekardashian)

Seperti yang diketahui, mempunyai anak memang menjadi impian Khloe Kardashian sejak lama. Kakak sambung Kendall dan Kylie Jenner itu pun yakin bahwa kebahagiaan yang ia rasakan sekarang tak lepas dari campur tangah Tuhan.

"Aku telah berdoa dan bertanya-tanya, tapi Tuhan punya rencananya sendiri. Dia tahu betul apa yang Dia lakukan. Aku harusnya percaya pada-Nya dan selalu sabar. Aku masih enggak percaya bahwa cinta kami menciptakan sebuah kehidupan," tulis Khloe Kardashian.

Pasangan Khloe Kardashian dan Tristan Thompson semakin tak malu memamerkan kemesraannya di depan umum. Di unggahan Instagram Khloe, terlihat keduanya memakai jaket yang sama. (Instagram/Khloekardashian)

Melalui ungkapan panjang tersebut, Khloe Kardashian juga menunjukkan perasaan cintanya pada sang kekasih. Tristan Thompson tempaknya benar-benar berhasil menciptakan kebahagiaan yang nyata bagi sang pujaan hati.

"Tristan, terima kasih karena telah mencintaiku dengan caramu! Terima kasih karena memperlakukan aku seperti seorang ratu! Terima kasih karena membuatku merasa cantik di segala sisi! Tristan, terima kasih telah membuatku menjadi seorang IBU!!!" begitu kutipan tulisan Khloe Kardashian.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Agen Capello Jawab Kemungkinan Latih AC Milan

Posted: 20 Dec 2017 09:40 PM PST

Gennaro Gattuso memang baru saja dilantik jadi pelatih AC Milan. Namun, hal tersebut ternyata tidak menghentikan rumor bursa pelatih baru Rossonerri musim depan.

Di antara nama pelatih yang disebut, terselip nama Fabio Capello. Lewat sang anak yang juga agennya, Pierfilippo Capello, pelatih yang kini menangani Jiangsu Suning di Liga Tiongkok itu pun angkat suara.

"Saya tidak tahu apa pun soal itu. Saya makan siang bersamanya pada Minggu lalu dan berbicara dengannya kemarin malam. Dia tidak menyinggung apa pun soal rumor ini," kata Pierfilippo seperti dilansir Calciomercato.

Capello baru masuk sebagai pelatih Jiangsu Suning pada Juni tahun ini. Di musim pertama, debut Capello sebagai pelatih Jiangsu kurang mengesankan.

Mantan pelatih Real Madrid ini cuma mampu membawa Jiangsu finis di peringkat ke-12 dari 16 tim peserta. Meski begitu, Capello tidak dipecat oleh manajemen Jiangsu.

 

 

 

Fabio Capello (Four Four Two)

Keputusan manajemen itu akhirnya membuat Capello bertahan, paling tidak untuk musim depan. Hal tersebut dipastikan sendiri oleh Pierfilippo.

"Dia bekerja untuk Jiangsu dan dia baru saja kembali ke Tiongkok, setelah manajemen meletakan pondasi untuk musim depan. Dia akan bertahan," kata Pierfilippo.

Capello adalah pelatih yang cukup disegani di sepak bola dunia. Di tangan Capello, AC Milan menjelma menjadi tim yang sangat menakutkan

Capello mempersembahkan pada AC Milan empat gelar juara Liga Italia, 3 Piala Super Italia, 1 trofi Liga Champions, dan 1 trofi Piala Super Italia. Capello juga pernah melatih beberapa tim nasional yaitu Inggris dan Rusia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Membedah Dua Fitur Wuling Cortez yang Tak Dimiliki Kijang Innova

Posted: 20 Dec 2017 09:37 PM PST

Model kedua Wuling Motors Indonesia resmi diperkenalkan beberapa waktu lalu. Setelah menghadirkan LMPV dengan harga terjangkau, pabrikan asal Tiongkok ini kembali memberikan kejutan dengan menghadirkan mobil keluarga medium, Wuling Cortez.

Sebagai pendatang baru, Wuling Cortez sudah sangat punya model untuk menghajar pemain lama di segmen MPV medium, seperti Toyota Innova, Toyota Sienta, dan Nissan Grand Livina.

Bagaimana tidak, Wuling Cortez hadir dengan berbagai keunggulan, seperti desain yang sudah cukup sporty, ruang kabin luas dan nyaman, serta banyaknya fitur canggih.

Menariknya, mobil ini juga dilengkapi dengan fitur yang umumnya disebut hill-start assist (HSA). Fitur ini sangat membantu pengemudi ketika berada di tanjakan atau turunan, dan biasanya sangat membantu bagi pengendara perempuan.

Untuk fitur ini, Wuling membenamkan dua fitur sekaligus dan tak dimiliki Kijang Innova, yaitu automatic vehicle holding (AVH), yaitu pengereman otomatis untuk menjaga mobil tetap berhenti di jalan menanjak, menurun, ataupun datar. Dan untuk mengaktifkan fitur ini, cukup tekan tombol yang berada di bawah electric parking brake (EPB).

Kemudian, terdapat hill hold control (HHC), yang berfungsi mempertahankan posisi mobil saat stop and go di tanjakan selama beberapa detik. 

https://www.vidio.com/watch/1217923-wuling-cortez-diperkenalkan-meluncur-kuartal-pertama-2018-i-oto-com

Fitur untuk kaum hawa di Wuling Cortez (Arief A/Liputan6.com)

Kedua fitur ini, kurang lebih memiliki fungsi yang sama, yaitu menahan laju mobil beberapa saat ketika berada di tanjakan atau turunan. Lalu, apa perbedaan lebih detailnya?

Dijelaskan Arief Ramadhi, Product Planning Specialist Wuling Motors Indonesia, untuk fitur AVH itu bisa dirasakan tidak hanya saat berada di tanjakan atau turunanan. Namun, ketika berada di jalanan datar juga bisa dirasakan kegunaannya.

"Kalaua AVH itu kan bisa dinonaktifkan. Nah saat diaktifkan, ketika berada di lampu merah, kalau mobil matik masuk di D drive), injak rem lalu lepas rem, mobil bergerak, tapi ini tidak bergerak," jelas Arief saat berbincang dengan Liputan6.com, belum lama ini.

Lanjut Arief, untuk perbedaan lain, AVH ini bisa dinonaktifkan, sedangkan HHC terus dalam posisi diaktifkan. "Ini seperti dua layer fitur keamanan saja. Mungkin masyarakat memang belum terlalu biasa, dan biasanya di tanjakan atau turunan ada yang tidak mau berhenti total," tegasnya.

Untuk jangka waktu berhenti, sebelum pedal gas diinjak, untuk AVH selamanya alias sebelum pedal gas diinjak mobil akan terus berhenti. Sementara untuk HHC, hanya sekitar satu sampai dua detik.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hadir di Toba, BUMN Salurkan Dana Rp 10,2 Miliar

Posted: 20 Dec 2017 09:36 PM PST

Sejumlah Badan Usaha Milik Negara (BUMN) bersinergi dalam penyaluran kepedulian sosial senilai total Rp 10,2 miliar. Dana tersebut digunakan untuk meningkatkan kualitas sarana fasilitas umum dan sosial bagi masyarakat di Provinsi Sumatera Utara.

Komitmen tersebut diharapkan dapat mendorong terciptanya keadilan sosial dan mendukung penguatan peran BUMN sebagai agen pembangunan.

Aktivitas Corporate Social Responsibility (CSR) BUMN digelar di delapan kabupaten di beberapa lokasi, yaitu Simalungun, Toba Samosir, Humbang Hasundutan, Tapanuli Utara, Samosir, Dairi, Asahan dan Karo.

"Inilah bentuk apresiasi kami kepada masyarakat Sumatera Utara yang telah mendukung BUMN dalam menjalankan peran sebagai agent of development untuk memastikan adanya pembangunan yang merata ke seluruh wilayah di Indonesia dan meningkatkan nilai tambah bagi masyarakat," kata Menteri BUMN Rini Seomarno di Toba, Sumatra Utara, Kamis (21/12/2017).

CSR kali ini menyasar beberapa fasilitas dan sarana publik seperti sarana pendukung pariwisata, pelestarian alam, pendidikan, pendidikan vokasi, sarana ibadah dan kesehatan di Sumatera Utara.

Sarana pendukung pariwisata mendapatkan bantuan CSR sebesar Rp 4,68 Miliar diantaranya dari PT BNI (Persero) Tbk, PT BRI (Persero) Tbk, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, PT BTN (Persero) Tbk, PT Inalum (Persero), PT Telekomunikasi Indonesia/Telkom (Persero) Tbk, Perum LKBN Antara,

Selain itu juga bergabung membangun sarana pariwisata PT Dok Kodja Bahari (Persero), PT INTI (Persero), PT Danareksa (Persero), PT Perkebunan Nusantara III (Persero), PT Pertamina (Persero), PT Jiwasraya (Persero), PT Perusahaan Listrik Negara /PLN (Persero), PT Angkasa Pura II (Persero) berupa perbaikan jalan, rumah adat, pembuatan gapura, shelter, sarana wisata, gapura dan pengadaan tong sampah.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

Sejumlah pelajar memilih buku yang disediakan oleh Mobil Pintar Ancol usai peluncurannya di Ancol, Jakarta, Rabu (15/6). Khususnya diwilayah padat penduduk dimana kegiatan bermain lebih banyak dari pada kegiatan belajar. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sedangkan BUMN lain memberikan bantuan sarana pendidikan sebesar Rp 1,27 miliar berupa taman baca, peralatan sekolah, kapal belajar, komputer, alat kesehatan, dan mobil pintar.

BUMN tersebut adalah PT Bank Negara Indonesia/BNI (Persero) Tbk, PT Bank Rakyat Indonesia/BRI (Persero) Tbk, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, PT Bank Tabungan Negara/BTN (Persero) Tbk, PT Pegadaian (Persero), PT Surveyor Indonesia (Persero), PT Kawasan Industri Medan (Persero), PT Pos Indonesia (Persero), PT Kimia Farma (Persero) Tbk, PT Jamkrindo (Persero), dan PT Askrindo (Persero).

Untuk memperingati Hari Menanam Pohon Indonesia yang jatuh pada 28 November lalu, BUMN juga turut melestarikan alam di Sumatera Utara dengan penyaluran bantuan CSR sebesar Rp 1,36 miliar yang antara lain berupa penanaman pohon dan pengadaan becak motor.

BUMN yang menyalurkan bantuan ini adalah PT Pelindo I (Persero), PT Pelindo II (Persero), PT Pelindo III (Persero), PT Pelindo IV (Persero) dan PT Telkom (Persero) Tbk. BUMN yang turut terlibat dalam kegiatan CSR ini PT Semen Indonesia (Persero) Tbk, PT Pupuk Sriwijaya, PT Pupuk Kaltim, PT Jasa Raharja (Persero), dan PT Kereta Api Indonesia (Persero).

"Kami akan memonitor secara ketat realisasi dari komitmen BUMN tersebut untuk memastikan bahwa pelaksanaan bantuan CSR tersebut akan sesuai dengan ketentuan yang berlaku serta bisa memberikan manfaat yang optimal kepada masyarakat", tambah Rini.

Penyerahan komitmen CSR tersebut merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan Rapat Koordinasi CEO BUMN di Toba, Sumatera Utara pada 20-21 Desember 2017.

Dalam Rakor tersebut, seluruh pimpinan tertinggi dari 151 BUMN dan Anak Perusahaan Eks BUMN hadir untuk membahas sejumlah agenda, termasuk sinergi antar BUMN serta komitmen dukungan untuk pencapaian tujuan pembangunan, khususnya investasi capex BUMN, akselerasi proyek strategis nasional dalam rangka mendorong konektivitas, kapasitas dan daya saing.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

IHSG Cetak Rekor Tertinggi di 6.171 pada Sesi I

Posted: 20 Dec 2017 09:36 PM PST

Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berada di zona hijau pada sesi pertama perdagangan saham Kamis pekan ini. Aksi beli investor asing menjadi tenaga untuk penguatan IHSG.

Pada penutupan sesi pertama perdagangan saham, Kamis (21/12/2017), IHSG naik 62,33 poin atau 1,02 persen ke posisi 6.171,82. Indeks saham LQ45 menguat 1,31 persen ke posisi 1.040,91. Seluruh indeks saham acuan menguat.

Ada sebanyak 187 saham menguat sehingga mengangkat IHSG. 127 saham melemah. 106 saham lainnya diam di tempat. Pada sesi pertama, IHSG sempat berada di level tertinggi 6.175,05 dan terendah 6.126,78.

Total frekuensi perdagangan saham 130.682 kali dengan volume perdagangan saham 10,9 miliar. Total transaksi Rp 4,9 triliun. Investor asing melakukan aksi beli Rp 124,03 miliar di seluruh pasar. Posisi dolar Amerika Serikat berada di kisaran Rp 13.549.

Secara sektoral, 10 sektor saham mampu menguat. Sektor saham aneka industri naik 1,58 persen, dan catatkan penguatan terbesar. Disusul sektor saham manufaktur mendaki 1,2 persen dan sektor saham barang konsumsi menanjak 1,19 persen.

Saham-saham catatkan top gainers antara lain saham FPNI naik 28,05 persen ke posisi Rp 210, saham DWGL melonjak 24,46 persen ke posisi Rp 575 per saham, dan saham CAMP menanjak 24,39 persen ke posisi Rp 765 per saham.

Saham PBRX merosot 2,83 persen ke posisi Rp 515 per saham, saham TARA tergelincir 2,6 persen ke posisi Rp 750 per saham, dan saham BTEK susut 2,13 persen ke posisi Rp 92.

Bursa saham Asia pun bervariasi. Indeks saham Hong Kong Hang Seng naik 0,39 persen, indeks saham Shanghai mendaki 0,38 persen. Indeks saham Korea Selatan Kospi melemah 1,52 persen, indeks saham Jepang Nikkei tergelincir 0,05 persen, indeks saham Singapura melemah 0,05 persen dan indeks saham Taiwan turun 0,04 persen.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

Pengunjung melintasi layar pergerakan saham di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (10/2). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Sebelumnya, gerak Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak di zona hijau pada perdagangan saham Kamis pekan ini. Penguatan IHSG ini berlawanan dengan bursa global yang tertekan.

Pada pra pembukaan perdagangan saham, Kamis (21/12/2017), IHSG dibuka naik 20,51 poin atau 0,33 persen ke posisi 6.129,5. Pada pukul 09.10 WIB, IHSG naik 34,42 poin ke posisi 6.144. Indeks saham LQ45 mendaki 0,78 persen ke posisi 1.035. Sebagian besar indeks saham acuan menghijau.

Ada sebanyak 118 saham menguat sehingga mendorong IHSG ke zona hijau. Sedangkan 63 saham melemah. 81 saham lainnya diam di tempat. Pada awal perdagangan, IHSG sempat berada di level tertinggi 6.147,94 dan terendah 6.126,78.

Transaksi perdagangan saham cukup ramai. Total frekuensi perdagangan saham 18.772 kali dengan volume perdagangan 479,8 juta saham. Nilai transaksi harian saham Rp 360,4 miliar. Investor asing melakukan aksi beli Rp 6 miliar di seluruh pasar. Posisi dolar Amerika Serikat berada di kisaran Rp 13.537.

Secara sektoral, 10 sektor saham kompak menguat. Sektor saham keuangan naik 1,17 persen, dan catatkan penguatan terbesar. Sektor saham perdagangan menanjak 0,70 persen.

Saham-saham yang catatkan top gainers antara lain saham CAMP naik 17,07 persen ke posisi Rp 720, saham DWGL melonjak 12,55 persen ke posisi Rp 520,dan saham BMRI naik 3,02 persen ke posisi Rp 7.675 per saham.

Sedangkan saham-saham yang tertekan antara lain saham TARA turun 1,95 persen ke posisi Rp 755, saham META tergelincir 1,85 persen ke posisi Rp 212, dan saham MBSS susut 1,69 persen ke posisi Rp 580 per saham.

Bursa saham Asia sebagian besar bervariasi. Indeks saham Hong Kong Hang Seng naik 0,10 persen, indeks saham Taiwan menguat 0,25 persen. Sementara itu, indeks saham Korea Selatan Kospi tergelincir 1,15 persen, indeks saham Jepang Nikkei susut 0,40 persen, indeks saham Shanghai turun 0,48 persen, dan indeks saham Singapura melemah 0,19 persen.

Analis PT Asjaya Indosurya Securities William Suryawijaya mengharapkan IHSG dapat kembali menguat hingga penghujung akhir tahun 2017.

Bila terjadi koreksi, William menilai hal itu dapat dimanfaatkan untuk akumulasi beli saham mengingat perjalanan IHSG berpotensi menguat dalam jangka panjang. William menambahkan, rilis data ekonomi diharapkan masih jadi sentimen positif.

"IHSG akan bergerak di kisaran 6.023-6.212 pada Kamis pekan ini," ujar dia dalam ulasannya, Kamis pekan ini.

Mengutip laporan Ashmore, IHSG turun 0,94 persen didorong aksi ambil untung kemarin. Sektor saham konsumsi dorong tekanan besar ke IHSG.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tower Kayu Buatan Penggembala Mudahkan Komunikasi Warga Desa

Posted: 20 Dec 2017 09:35 PM PST

Jika Anda berkunjung ke Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah dan melihat anak-anak muda laki-laki maupun perempuan bergantian memanjat pohon sambil memainkan ponsel, berarti Anda sudah berada di Desa Keongan, Kecamatan Gabus, Kabupaten Grobogan. Sejatinya, mereka sedang mencari sinyal seluler. 

Meski berada di desa, para generasi millenial itu mencoba bergaul melalui media sosial. Mereka memanjat pohon bergantian untuk mencari sinyal seluler agar bisa berinteraksi dengan teman maupun sanak famili. Tak harus media sosial, hanya telepon dan layanan pesan singkat (sms) warga sudah bahagia.

Menurut Fiyan, salah satu remaja warga Keongan, sinyal seluler di kampungnya memang susah sinyal. Kondisi geografis desa itu berada di cekungan pegunungan Kendeng Selatan. Untuk mencapai desa itu harus melewati hutan lebat.

"Kalau mau telepon atau sms, harus jalan muter-muter dulu mencari sinyal," kata Fiyan, Kamis (21/12/2017)

Fiyan kesehariannya bekerja sebagai penggembala kambing. Ia tak memiliki keinginan muluk untuk bisa memanfaatkan jaringan internet kecepatan tinggi. Baginya, bisa telepon atau mengirim pesan singkat kepada teman atau saudara yang bekerja di perantauan, sudah merupakan kebahagiaan.

"Desa sini dan sekitarnya, mungkin ada kalau lima ribu jiwa. Semua bernasib sama. Susah berkomunikasi karena tak ada sinyal," kata Fiyan.

Kesulitan berkomunikasi itu ternyata tak berlaku bagi anak-anak dan remaja penggembala kambing. Dia menceritakan, untuk berkomunikasi, warga desa sering menitip pesan kepada para penggembala kambing.

"Bukan kami lebih pintar dalam hal tekologi, namun karena anak-anak penggembala kambing sering jalan ke bukit. Anak-anak tinggal memanjat pohon tidak terlalu tinggi untuk bisa mendapatkan sinyal," kata Fiyan.

Setiap hari, anak-anak itu menggembalakan kambingnya dan anak-anak penggembala kambing itu menemui banyak sekali ranting pohon jati.

Mereka tak berani mengambilnya, karena untuk sekadar memanfaatkan ranting-ranting itu sebagai kayu bakar saja mereka dipastikan akan berurusan dengan hukum. Hal ini karena tindakan tersebut termasuk perbuatan illegal logging.

Namun, keinginannya untuk mempermudah komunikasi sangat kuat. Fiyan dan beberapa anak penggembala kambing mulai mengumpulkan kayu-kayu dari dahan jati yang berserakan. Mereka kemudian membangun sebuah "tower" setinggi tujuh meter.

"Dalam perjalanan menggembalakan kambing, kami punguti dahan-dahan jati yang berserakan. Berat, tapi kami ingin bisa bertelepon dan sms dengan mudah," kata Fiyan.

Tower bikinan penggembala kambing yang terbuat dari kayu ini, tentu tak seperti tower BTS (Base Transmision Station). Yang dimaksud tower atau menara itu hanyalah semacam tangga dengan bentuk menara, dan untuk memfungsikannya dengan cara dipanjat.

Anak-anak kampung itu juga tak menguasai teknologi membangun BTS apalagi dengan sinyal 4G berkecepatan tinggi. Ya, tower itu hanya digunakan dengan dipanjat, agar ponsel mendapat tempat yang lebih tinggi dan mudah mendapatkan sinyal.

"Di tower kami biasanya sambil duduk-duduk atau tiduran. Karena tidak besar dan terbangun dari kayu, kami harus bergantian memanjat ketika ingin telepon atau SMS," kata Fiyan sambil tertawa ketika menyebut kata tower.

Dengan adanya tower itu, warga dan para penggembala kambing tak perlu jalan berkilo meter ke atas bukit dan memanjat pohon. Mereka yang akan telepon atau berkirim pesan singkat tinggal memanjat tower itu. Tower tujuh meter itu dikerjakan selama tiga hari dengan sukarela oleh tiga anak penggembala kambing.

"Jadi banyak yang memanfaatkan. Bukan hanya para penggembala kambing, namun warga yang lain juga lebih mudah mencari sinyal seluler, terutama yang memiliki keluarga di luar kota atau jadi TKI/TKW," kata Fiyan.

 

Begini penampakan

Kabid Sistem Informasi Layanan E-Gov dan Statistik Dinas Infokom Grobogan Nuryasin mengakui bahwa di Kecamatan Gabus ada beberapa desa yang masuk area blank spot atau susah sinyal, yakni Desa Keyongan, Suwatu, dan Nglinduk. Semua berbatasan dengan Kabupaten Ngawi, Jawa Timur. 

"Saya tahu persis sulitnya dapat sinyal di sana. Dulu waktu jadi ajudan, saya pernah manjat pohon jati untuk bisa telepon rombongan yang akan mengikuti kunjungan bupati," kata Nuryasin.

Peristiwa membangun tower dari dahan-dahan jati yang berserakan tak dipakai itu terjadi tahun 2014. Tiga tahun sesudahnya, desa itu tetap saja belum memiliki BTS sebagai sarana mempermudah komunikasi.

Ketika seluruh operator seluler mempromosikan kecepatan jaringan berbasis generasi keempat (4G) atau lebih, warga Keyongan tetap seperti semula. Mereka adalah warga yang mudah bersyukur, bahkan saat hanya mendapatkan jaringan berbasis generasi kedua (2G) atau ketiga (3G).

Fiyan beranjak dewasa. Ia memutuskan merantau ke Bali menjadi buruh bangunan. Fiyan yang sudah dimanjakan dengan fasilitas internet kecepatan tinggi di rantau itu kemudian mengunggah tower karyanya dan teman-temannya semasa kecil.

Gayung bersambut, unggahan foto tower itu kemudian diteruskan ke Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dengan harapan kesulitan mendapatkan sinyal seluler di Desa Keyongan secepatnya bisa diatasi dengan Universal Service Obligation (USO).

USO merupakan bagian dari kewajiban pemerintah memberikan pelayanan universal bidang telekomunikasi dan informatika pada publik. Namun, tiga tahun berselang, mimpi Fiyan dan warga Desa Keyongan belum juga terealisasi.

Lalu, bukankah Kominfo dan pemerintah Kabupaten Grobogan sudah mengkaji? Jawabannya selalu, "Sabar dong Broo..."

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Apple Sengaja Bikin iPhone Lawas Lemot, Ini Alasannya

Posted: 20 Dec 2017 09:30 PM PST

Jika kamu merasa iPhone milikmu berjalan sedikit lebih lambat pada sistem operasi iOS 11, kamu tidak keliru. Apple pada Rabu (20/12/2017) mengumumkan mereka memang sengaja membuat performa iPhone lawasnya lebih lambat.

Perusahaan teknologi yang berbasis di Cupertino itu mengungkap, pembaruan software yang mereka gulirkan belum lama ini hadir untuk melindungi baterai lithium ion yang menua. Konsekuensinya, pembaruan ini akan memperlambat kinerja sistem operasi.

Adapun iPhone lawas yang dimaksud mulai dari iPhone 6s, 6s Plus, 6, 6 Plus, dan SE. iPhone 5s ke bawah tak terhitung lagi karena Apple mengklaim iPhone tersebut sudah berstatus obsolete (usang).

Seperti dilansir CNET, Kamis (21/12/2017), baterai lithium ion di deretan iPhone yang disebutkan di atas akan berisiko merusak iPhone jika tidak diperbaiki. Karena itu, Apple sengaja merilis perbaikan dalam bentuk pembaruan software untuk menanggulangi isu ini.

Salah satu upaya yang dilakukan Apple sebetulnya sudah tampak pada pembaruan iOS 10.2.1 pada tahun lalu, yakni fitur Battery Power Management. Dengan demikian, fitur ini membantu performa baterai iPhone menjadi lebih hemat.

Apple sendiri menjelaskan upaya tersebut merupakan pilihan terbaik demi pengalaman pengguna yang lebih baik. Dalam pernyataan resminya, perusahaan yang digawangi Tim Cook tersebut mengklaim baterai lithium ion semakin lama tidak bisa menyuplai daya yang mendukung performa dalam kondisi dingin.

Dengan demikian, performa daya akan menurun dan bisa mematikan perangkatnya sendiri untuk melindungi komponennya.

"Tahun lalu, kami merilis fitur Battery Power Management untuk iPhone 6, iPhone 6s, dan iPhone SE untuk menghemat baterai saat hanya dibutuhkan saja. Kini, fitur tersebut juga hadir untuk iPhone 7 pada pembaruan sistem operasi iOS 11.2," tulis Apple.

Isu baterai yang bermasalah pada iPhone sebetulnya sudah terjadi sejak iPhone 6s dirilis. Pada 2016, ambil contoh, baterai iPhone 6s memiliki bug yang bisa menyebabkan ponsel mati (turn off), meskipun persentase baterai masih 50 persen. Apple menjamin iPhone tidak akan mengalami insiden meledak atau semacamnya, seperti yang terjadi pada kasus Note 7.

"Jika mengalami masalah ini, silahkan kunjungi Apple Retail Store atau Apple Authorized Service Provider, agar nomor serial perangkat Anda bisa diperiksa dan dipastikan memenuhi persyaratan untuk pergantian baterai secara gratis," jelas Apple.

Apple menjelaskan bahwa semua iPhone akan diperiksa untuk menentukan, apakah memenuhi persyaratan agar bisa diperbaiki atau tidak.

Adapun program perbaikan ini digelar menyusul aduan China Consumer Association (CCA), yang meminta Apple menyelidiki sejumlah laporan yang menyebutkan bahwa iPhone 6 dan 6s bisa tiba-tiba mati begitu saja.

Bahkan hal itu bisa terjadi meski baterai masih di atas 50 persen. CCA pun meyakini ada masalah pada hardware iPhone.

(Jek/Cas)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Program Latihan Rampung, Pelatih Genjot Fisik Pemain Persib

Posted: 20 Dec 2017 09:30 PM PST

Roberto Carlos Mario Gomez akan melakukan program khusus untuk mengembalikan performa Persib Bandung. Dia akan menggenjot fisik Maung Bandung, julukan Persib.

Gomez menyiapkan ranjangan program pemusatan latihan yang berlangsung di Yogyakarta. Rencananya, program ini bakal dilakukan pada 21 hingga 29 Desember 2017.

"Saya pikir kondisi fisik kami saat ini masih di 40-50 persen. Kami harus tingkatkan kondisi fisik karena ini adalah momentum yang tepat. Jadi, penting untuk kami meningkatkan fisik di akhir tahun ini," katanya, dikutip dari situs resmi Persib.

Peningkatan fisik pemain Persib menjadi hal yang paling penting ditingkatkan menurut Gomez. Pasalnya, pada musim lalu, Maung Bandung hanya finis di posisi kesembilan dengan 41 poin.

Gomez mengatakan, fisik pemain perlu ditempa untuk tampil di Piala Presiden. Menurutnya, kedua turnamen tersebut juga penting sebagai gambaran menghadapi kompetisi sesungguhnya di Liga 1.

"Saat ini, Persib sedang menatap Januari. Kami akan bermain di Piala Presiden. Ini turnamen yang memang bagus. Tapi kita harus utamakan untuk Februari saat liga dimulai. Itu yang lebih penting," ucapnya.

Berikut 22 pemain Persib untuk musim 2018 :

1. M. Natshir

2. I Made Wirawan

3. Imam Arif

4. Aqil Savik

5. Supardi

6. Henhen Herdiana

7. Wildansyah

8. Achmad Jufriyanto

9. Victor Igbonefo

10. Indra Mustaffa

11. Tony Sucipto

12. Hariono

13. Dedi Kusnandar

14. Michael Essien

15. Eka Ramdani

16. Gian Zola

17. Agung Mulyadi

18. Puja Abdilah

19. Febri Hariyadi

20. Billy Paji Keraf

21. Atep

22. Patrich Wanggai

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lewat KLJ, Anies Baswedan Bantu Lansia Jakarta Rp 600 Ribu

Posted: 20 Dec 2017 09:30 PM PST

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memberikan Kartu Lansia Jakarta (KLJ) kepada 14.520 warga lanjut usia (lansia). Selanjutnya para lansia bisa menggunakan kartu itu untuk mendapatkan bantuan sosial Rp 600 ribu per bulan.

"Hari ini berkumpul lansia. Hari ini kami luncurkan Kartu Lansia Jakarta. Jumlah yang sekarang diberikan sifatnya membantu. Kami menginginkan orangtua kita di akhir merasakan kebahagiaan," kata Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan saat meluncurkan KLJ pada Peringatan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) Tingkat Provinsi DKI Jakarta Tahun 2017 di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat, Kamis.

"Jadi hari ini kami meluncurkan Kartu Lansia Jakarta yang ini merupakan salah satu program prioritas kami di bulan-bulan pertama. Tiap bulannya nanti diambil di Bank DKI," sambung Anies, seperti dikutip dari AntaraNews, Kamis (21/12/2017).

 

Simak juga video menarik berikut :

 

 

Pemerintah Provinsi memberikan KLJ kepada warga lanjut usia yang tercatat dalam Basis Data Terpadu (BDT) Desil 1, data untuk program perlindungan sosial.

Gubernur telah menginstruksikan wali kota, bupati, camat, lurah dan seluruh aparatur sipil negara di lingkungan pemerintah provinsi mengintensifkan pendataan untuk memastikan seluruh warga lanjut usia DKI Jakarta yang layak menerima bantuan mendapat KLJ.

Dia juga meminta warga yang mengetahui ada warga lanjut usia yang membutuhkan bantuan untuk melapor ke kelurahan atau kecamatan supaya bisa segera ditindaklanjuti.

"Mudah-mudahan para orang tua kita yang mendapatkan bantuan ini bisa memanfaatkan dengan baik. Saya minta juga kepada para wali kota, bupati, camat lurah dan seluruh aparatur kita untuk mengintensifkan pendataan. Jangan sampai ada orang tua yang terlewat dan telantar," kata Anies, yang pada kesempatan itu secara simbolis juga menyerahkan bantuan kursi roda, tongkat, alat bantu dengar, kacamata baca, kaki palsu dan alat tulis kepada warga.

(Susylo Asmalyah/AntaraNews)

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Terkena Banjir, Warga Jatipadang Bersedia Direlokasi

Posted: 20 Dec 2017 09:30 PM PST

Warga Jatipadang yang kebanjiran mengaku mau direlokasi oleh pemerintah. Mereka menginginkan bebas dari musibah banjir yang sering mereka alami.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Derai Air Mata Anggota SHINee - SNSD Iringi Pemakaman Jonghyun

Posted: 20 Dec 2017 09:30 PM PST

Setelah disemayamkan selama dua hari di Asan Medical Center Funeral Hall, jasad Jonghyun SHINee akan dimakamkan pada hari ini, Kamis (21/12/2017). Sejumlah keluarga, sahabat dekat pun datang mengantar Jonghyun ke pemakman.

Personel SHINee dan Super Junior mengangkat peti Jonghyun pada pelepasan jenazah menuju tempat pemakaman dari Asan Hospital, Seoul, Kamis (21/12). Prosesi pemakaman dipimpin kakak perempuan Jonghyun dan rekannya di SHINee, Choi Minho. (AP/Ahn Young-joon)

Dalam momen penuh air mata ini, sahabat Jonghyun yang tergabung di SHINee seperti Onew, Key, serta Taemin, mengucapkan selamat tingal dengan membawa peti mati ke dalam mobil jenazah.

Choi Minho (membawa plakat) berusaha menahan kesedihan saat peti jenazah sang sahabat, Jonghyun SHINee dimasukkan ke mobil menuju tempat pemakaman dari rumah persemayaman di Asan Hospital, Seoul, Kamis (21/12). (JUNG Yeon-Je/AFP)

Kakak Jonghyun menangis dalam pelukan Minho SHINee saat peti jenazah dimasukkan ke mobil menuju tempat pemakaman dari rumah persemayaman di Asan Hospital, Seoul, Kamis (21/12). Kesedihan menyelimuti pelepasan peti jenazah Jonghyun. (JUNG Yeon-Je/AFP)

Selain itu, keluarga SM Entertainment seperti, Leeteuk, Eunhyuk dan Donghae dari Super Junior juga ikut menggotong peti jenazah yang dipimpin oleh Minho SHINee dan kakak Jonghyun.

Air mata para sahabat kembali tumpah saat peti yang membawa jasad Jonghyun dimasukkan ke dalam mobil jenazah. Kakak Jonghyun bahkan sempat histeris dan Minho mencoba menenangkan.

Beberapa anggota SNSD pun terlihat dalam momen penuh air mata ini. Seohyun, Yoona, Taeyeon, Hyoyeon, Yuri bahkan tak kuasa menahan tangisannya agat tidak pecah.

Semasa hidupnya, Jonghyun memang dikenal sebagai pria yang ramah dan menyenangkan. Tak heran jika kematiannya yang begitu cepat meninggalkan duka mendalam di hati semua orang yang menyayanginya.

Keluarga, sahabat dan artis Korea Selatan pada prosesi pelepasan jenazah Jonghyun SHINee menuju tempat pemakaman dari Asan Hospital, Seoul, Kamis (21/12). Upacara pemakaman Jonghyun digelar tertutup dan keluarga merahasiakan lokasinya. (AP/Ahn Young-joon)

Jonghyun SHINee dinyatakan meninggal dunia di sebuah apartemen di kawasan Gangnam Gu, Cheongdamdong, Seoul, Korea Selatan, Senin (18/12/2017) pukul enam sore waktu setempat. Jonghyun ditemukan tewas di apartemennya dengan briket batubara yang masih menyala, dan mengeluarkan karbon monoksida.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Jasad Tergantung Ditemukan di Meksiko

Posted: 20 Dec 2017 09:27 PM PST

Enam jasad ditemukan dalam kondisi tergantung di tiga jembatan berbeda di Los Cabos, semenanjung Baja California, Meksiko pada Rabu malam waktu setempat.

Jaksa menyebut, dua mayat ditemukan di sebuah jembatan di Las Veredas, dekat Bandara Internasional Los Cabos. Dua mayat ditemukan di jembatan yang ada di jalan raya antara Cabo San Lucas dan San Jose del Cabo.

Dalam sebuah pernyataan terpisah, seperti dikutip dari The Guardian, Kamis (21/12/2017), jaksa mengatakan dua mayat lainnya ditemukan di jembatan ketiga dekat bandara.

Pihak berwenang tidak memberikan rincian tentang apa yang terjadi pada jasad-jasad tersebut. Namun menurut mereka, geng narkoba kerap menggantung mayat korbannya di muka umum.

Diduga tindakan itu dimaksudkan untuk mengintimidasi pesaing mereka. Otoritas setempat menambahkan, kekerasan antar geng narkoba kerap pecah di Meksiko.

 

Kerabat dan keluarga tahanan menanggis menunggu informasi kerusuhan di penjara Cadereyta di Monterrey, Meksiko, (27/3). Dikabarkan akibat kerusuhan ini setidaknya 45 orang terluka antaranya penjaga dan tahanan. (AFP Photo / Julio Cesar Aguilar)

Angka kekerasan terus melonjak di Baja California, terutama di sekitar resor Los Cabos, yang dikenal ramai karena sering dikunjungi jutaan turis asing setiap tahunnya. Pada tahun ini, kekerasan berupa perang geng ditetapkan sebagai yang paling mematikan dalam sejarah modern.

Tak tanggung-tanggung, bahkan para pelaku berani melawan pihak keamanan. Dilaporkan, Kepala Polisi Los Cabos Juan Manuel Mayorga ditembak mati pekan lalu. Ia tewas seketika.

Gubernur Negara Bagian Baja California, Sur Carlos Mendoza Davis mengatakan, kepolisian sedang menyelidiki insiden itu.

"Saya mengutuk keras tindakan itu dan kekerasan apapun. Hari ini bukanlah hari biasa di #BCS, kita harus bersatu," ucapnya melalui Twitter, membubuhkan hashtag #BCS yang merupakan inisial negara itu.

Munculnya Kartel Jalisco generasi baru membuat negara tersebut menghadapi perselisihan sengit dengan kelompok kriminal, sehingga memicu tingginya tingkat pembunuhan.

Pada Selasa waktu setempat, pihak berwenang Negara Bagian Utara Chihuahua menyebutkan 12 orang tewas dalam bentrokan antara kelompok bersenjata.

Pada Juni 2017, pihak berwenang Meksiko menemukan kuburan massal yang berisi mayat 11 pria dan 3 perempuan di dekat Los Cabos.

Kasus pembunuhan meningkat dua kali lipat di Baja California Sur tahun ini, dengan 409 orang terbunuh hingga Oktober 2017.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Wasekjen Gerindra Benarkan Pengembalian Surat Mandat La Nyalla

Posted: 20 Dec 2017 09:22 PM PST

Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Partai Gerindra Andre Rosiade membenarkan adanya pengembalian surat mandat dari La Nyalla Mattalitti sebagai bakal calon Gubernur Jawa Timur kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

"Jadi Pak Nyalla itu bikin surat ke Pak Prabowo untuk melaporkan, lalu Beliau memberikan surat mandat itu kembali ke Pak Prabowo," kata Andre saat dihubungi Liputan6.com di Jakarta, Kamis (21/12/2017).

Dia menyebutkan, dengan pengembalian surat mandat itu, La Nyalla sebagai kader Partai Gerindra akan menunggu pengumuman secara resmi tentang keputusan dari Prabowo.

Menurut dia, dalam waktu dekat Partai Gerindra akan melakukan pembahasan akan surat itu untuk kemudian akan diumumkan kepada masyarakat.

"Bahwasanya sikap Pak Nyalla itu jelas Beliau menyerahkan kepada Partai Gerindra, sebagai kader (dia) akan menunggu keputusan saja," jelas Andre.

Sebelumnya, La Nyalla Mahmud Mattalitti mengembalikan mandat sebagai calon Gubernur Jawa Timur kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

La Nyalla pun mengirim surat kepada Prabowo. Ini dilakukan setelah upayanya mencari tambahan dukungan koalisi partai tak membuahkan hasil hingga batas terakhir 20 Desember 2017

La Nyalla Mattalitti sebelum menjalani sidang di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, selasa (27/12). Selain itu, Jaksa juga menuntut La Nyalla membayar uang pengganti Rp 1,1 miliar. (Liputan6.com/Helmi Affandi)

Ini surat dari La Nyalla kepada Prabowo.

Kepada Yth,

Ketua Umum Partai GerindraBapak Prabowo Subianto

Di Jakarta

Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Seiring dengan berakhirnya batas waktu surat penugasan kepada saya untuk melakukan upaya politik dengan mencari dukungan koalisi partai pengusung di Pilgub Jatim, maka perlu saya sampaikan beberapa hal di bawah ini:

Saya telah berupaya menjalin komunikasi politik dengan Partai Amanat Nasional (PAN) guna memenuhi syarat pencalonan.

Saya juga telah bertemu dan berkomunikasi langsung dengan Ketua Umum PAN, Saudara Zulkifli Hasan.

Hingga batas waktu penugasan dari Partai Gerindra, belum ada keputusan dan sikap politik dari Ketua Umum PAN, Saudara Zulkifli Hasan terkait diri saya.

Atas hal tersebut, saya kembalikan mandat penugasan tersebut kepada Bapak selaku pemberi tugas.

Selanjutnya, sebagai kader, saya serahkan semua keputusan politik kepada Partai Gerindra.

Demikian surat ini saya sampaikan. Terima kasih.

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.Jakarta, 21 Desember 2017

*La Nyalla Mahmud Mattalitti*

La Nyalla Mattalitti saat menunggu sidang di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, selasa (27/12). Sebelumnya La Nyalla dituntut enam tahun penjara dan denda Rp 500 juta oleh jaksa penuntut umum pada Kejaksaan Tinggi Jawa Timur. (Liputan6.com/Helmi Affandi)

Sebelumnya, Partai Gerindra resmi menunjuk La Nyalla Mattalitti untuk maju sebagai bakal calon Gubernur Jatim. La Nyalla memperoleh surat mandat resmi dari Partai Gerindra yang ditandatangani langsung Ketua Umum Prabowo Subianto dan Sekjen Ahmad Muzani, dengan nomer surat 12-0036/B/DPP-GERINDRA/ Pilkada/2017. Surat tersebut ditandatangani pada 10 Desember 2017.

Dalam surat tersebut tertera beberapa syarat yang harus dipenuhi La Nyalla, bila ingin maju sebagai calon gubernur dari Partai Geridra. Di antaranya, memastikan dukungan dari partai lain untuk melengkapi persyaratan pencalonan dan menyiapkan kelengkapan pemenangan.

Surat tersebut juga memberi batas waktu hingga 20 Desember kepada La Nyalla. Jika pada batas waktu yang ditentukan belum terpenuhi, maka surat tersebut otomatis tidak berlaku.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Guardiola: Manchester City Tak Bisa Raih Quadruple

Posted: 20 Dec 2017 09:20 PM PST

Manajer Manchester City, Pep Guardiola belum mau sesumbar soal kans timnya raih empat gelar juara (quadruple) di musim ini. Bahkan, Manajer asal Spanyol itu menilai kans untuk meraih itu tidak mungkin ada.

"Ayolah, itu tak mungkin terjadi. Itu tidak nyata," kata Guardiola seperti dilansir Sports Mole.

Manchester City benar-benar sedang berbulan madu bersama Guardiola. Tak hanya berjaya di Liga Inggris, Manchester City juga masih bertahan di Liga Champions, Piala Liga, dan Piala FA.

Dengan kualitas pemain dan taktik Guardiola, publik pun menjagokan Manchester Cityuntuk memborong empat gelar juara. Apalagi, pesaing mereka khususnya di kompetisi domestik juga tak stabil performanya.

 

 

Kevin De Bruyne dituntut fokus (AFP/Paul Ellis)

Alih-alih memikirkan quadruple, Guardiola justru menilai Manchester City harus fokus di setiap pertandingannya. Bukan hanya di Liga Inggris, Guardiola juga meminta timnya fokus di semua kompetisi.

"Situasi memenangkan 16 atau 17 pertandingan berturut-turut di Liga, lolos ke 16 Besar Liga Champions sebelum fase grup berakhir, dan sekarang kami bermain dengan banyak pemain muda," kata Guardiola.

Manchester City sendiri saat ini masih memuncaki klasemen sementara Liga Inggris hingga pekan ke-18 dengan 52 poin. Kevin de Bruyne dan kawan-kawan unggul 11 poin dari pesaing terdekatnya, Manchester United.

Di pertandingan berikutnya, Manchester City akan berhadapan dengan AFC Bournemouth, Sabtu (23/12/2017). Ini akan jadi pertandingan penutup Manchester City jelang hari raya Natal.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bront Palarae Main Ayat Ayat Cinta 2, Sang Istri Heboh

Posted: 20 Dec 2017 09:20 PM PST

Bermain dalam film besar tentunya menjadi dambaan semua aktor, termasuk Bront Palarae. Aktor Malaysia ini mengaku sangat senang saat mendapat kesempatan terlibat dalam film Ayat Ayat Cinta 2.

Tak hanya dirinya, ternyata sang istri juga sangat senang saat mengetahui Bront Palarae bermain dalam Ayat Ayat Cinta 2. Maklum, sang istri memang sangat menggemari seri pertama film Ayat Ayat Cinta.

"Ini film favorit istri saya banget. Dia malah lebih excited dibanding saya saat tahu film ini akan dibuat lanjutannya. Dia sampai penasaran mau baca skripnya, tapi enggak jadi katanya dia mau nonton filmnya aja," ujar Bront Palarae kepada Liputan6.com di SCTV Tower, Senayan City, Jakarta, Selasa (19/12/2017).

 

Bront Palarae (Fatkhur Rosyidi/Liputan6.com)

Selain itu, Bront Palarae juga mengungkap bahwa dirinya juga mengagumi cerita dari film Ayat Ayat Cinta yang pertama. Maklum, kala itu di Malaysia belum ada karya yang serupa dengan film produksi MD Entertainment ini.

"Ayat Ayat Cinta itu besar di Malaysia. Karena belum ada cerita yang bisa menggabungkan unsur religi dengan cerita cinta. Aku sampai kagum dan itu sepuluh tahun lalu kan, menurutku perfilman Indonesia sudah sangat maju sekali," jelas aktor 39 tahun itu.

Bront Palarae bahkan mengakui bahwa perkembangan film di Malaysia memang tidak semaju di Indonesia. "Sebagai pelaku perfilman, aku merasa kalau saat ini juga masih belum ada film Malaysia yang bisa sama dengan Indonesia. Jauh tertinggal sekali Malaysia dibanding Indonesia," lanjutnya.

 

 

Ayat-Ayat Cinta 2 (Sumber: Instagram/ filmaac2)

Ayat Ayat Cinta 2 sendiri bercerita tentang Fahri, dosen di Universitas Edinburgh yang kehilangan istrinya, Aisha, karena menjadi relawan di Palestina. Selain kisah asmara para pemainnya, film ini juga menampilkan sejumlah isu yang aktual saat ini. 

Ayat Ayat Cinta 2 mulai tayang pada hari ini, Kamis (21/12/2017). Selain Bront Palarae, film ini juga akan dibintangi oleh Fedi Nuril, Tatjana Saphira, Chelsea Islan dan Dewi Sandra.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Fitch Naikkan Rating Utang RI‎, Darmin Senang Tapi Belum Puas

Posted: 20 Dec 2017 09:18 PM PST

‎Lembaga pemeringkat internasional, Fitch Ratings mengafirmasi peringkat utang Indonesia menjadi BBB dengan outlook stabil dari sebelumnya BBB-.

Kenaikan rating ini karena kombinasi dari kebijakan fiskal, moneter, dan indikator lain yang membuat Indonesia tahan terhadap guncangan ekonomi dunia.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Darmin Nasution mengaku kenaikan peringkat utang dari Fitch merupakan kabar gembira bagi ‎Indonesia. Prestasi tersebut tentunya cukup baik di antara negara-negara yang sejajar dengan Indonesia, seperti India dan Turki.

"Soal rating setiap negara pasti dibandingkan peer-nya. Peer Indonesia, ya India, Turki atau negara berpendapatan menengah lain. Jadi ini memang berita gembira," kata Darmin usai Peluncuran Buku Kebijakan Vokasi Indonesia di Hotel Borobudur, Jakarta, Kamis (21/12/2017).

Menurut Darmin, Fitch menaikkan peringkat utang Indonesia dengan melihat berbagai capaian di dalam perekonomian Indonesia.

Dia menambahkan, meski pertumbuhan ekonomi nasional rata-rata 5 persen, namun sejumlah indikator mengalami perbaikan.

"Indikator utang dari Produk Domestik Bruto (PDB) kita termasuk yang rendah dibanding negara peer kita. Reformasi kebijakan yang kita buat juga diukur lho, termasuk perbaikan kemudahan berusaha (EoDB), neraca pembayaran, cadangan devisa, dan lainnya," jelas Darmin yang tengah merayakan ulang tahun ke-69 hari ini.

Fitch diakuinya, juga melihat daya tahan Indonesia terhadap guncangan ekonomi dunia. "Kita termasuk negara yang mampu meredam guncangan ekonomi dunia setelah krisis asia 19 tahun lalu," Darmin menambahkan.

‎"Tentu saja kita senang, tapi tidak berati puas. Kita tetap berkewajiban terus memperbaiki dan menghadapi tantangan," lanjutnya.

Darmin mengatakan, upaya perbaikan harus tetap dilakukan agar pertumbuhan ekonomi meningkat daana kualitas membaik yang diukur dari tingkat pengangguran, kemiskinan, dan ketimpangan berkurang.

"Semua itu bisa dicapai dengan kombinasi kebijakan yang sudah dilakukan tiga tahun ini, seperti pembangunan infrastruktur, kebijakan sektoral di industri pariwisata dan lainnya, kebijakan pemerataan ekonomi, dan semua itu kita terus pertajam dan kembangkan," jelasnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

Lembaga pemeringkat internasional Fitch Ratings mendongkrak peringkat Long Term Foreign dan Local Currency Issuer Default Rating Indonesia menjadi BBB dari sebelumnya BBB- dengan outlook stabil.

Mengutip laman Fitch Ratings, Kamis (21/12/2017), kenaikan peringkat utang Indonesia itu didukung ketahanan Indonesia terhadap guncangan eksternal atau faktor global dalam beberapa tahun terakhir.

Selain itu, kebijakan makro ekonomi secara konsisten untuk menjaga stabilitas. Kebijakan nilai tukar yang lebih fleksibel sejak pertengahan 2013 juga membantu menopang cadangan devisa Indonesia menjadi US$ 126 miliar.

Fitch juga menilai, Indonesia mampu disiplin menjaga kebijakan moneternya sehingga membatasi dampak dari aliran dana investor asing yang keluar dari Indonesia . Ditambah langkah makro untuk berhati-hati menekan utang luar negeri terutama perusahaan serta pendalaman pasar keuangan juga membantu stabilitas pasar lebih baik.

Selain itu fokus menstabilkan makro ekonomi juga terlihat dalam anggaran yang kredibel dalam beberapa tahun sebelumnya. Meski ketahanan Indonesia membaik, Fitch melihat Indonesia juga hadapi tantangan eksternal yang tetap ada termasuk potensi tekanan pasar terhadap kebijakan pengetatan moneter oleh bank sentral Amerika Serikat (AS) atau the Federal Reserve.

Selain itu, ketergantungan Indonesia terhadap komoditas juga masih relatif tinggi. Sedangkan tantangan dari dalam negeri, Indonesia akan hadapi tahun politik. Kemungkinan kondisi politik dapat jadi gangguan dalam membuat kebijakan ekonomi terutama jelang pemilihan kepala daerah 2018 dan pemilihan presiden pada 2019. Ini merupakan sentimen domestik yang dapat ganggu pasar.

Pemerintah Indonesia juga masih hadapi tantangan untuk memperbaiki lingkungan bisnis. Meski demikian langkah-langkah untuk mempermudah keizinan berusaha membuahkan hasil dengan peringkat Indonesia naik tajam ke posisi 72 dari 192 negara terkait kemudahan berusaha.

Reformasi yang dilakukan Indonesia tampaknya berkontribusi terhadap aliran dana investor asing masuk ke Indonesia. Fitch memperkirakan aliran dana investasi asing secara langsung dapat menutupi defisit transaksi berjalan dalam beberapa tahun ke depan.

Fitch Ratings memperkirakan pertumbuhan produk domestik bruto (PDB) Indonesia masih kuat di antara negara lainnya. Fitch prediksi PDB Indonesia akan naik menjadi 5,4 persen pada 2018 dan 5,5 persen pada 2019 dari 5,1 persen pada 2017. Indonesia dapat keuntungan dari kenaikan perdagangan global dan stabilnya harga komoditas.

Ditambah belanja infrastruktur publik lebih tinggi, biaya pinjaman lebih rendah dan pelaksanaan reformasi struktural membuat Indonesia lebih kuat.

Beban utang pemerintah termasuk rendah sebesar 28,5 persen dari PDB pada 2017 seperti diharapkan Fitch juga jadi katalis positif. Pemerintah mematuhi batas defisit anggaran sebesar 3 persen dari PDB. Ini membantu kepercayaan investor di Indonesia.

Target defisit pemerintah diperkirakan 2,2 persen dari PDB menunjukkan pendekatan konservatif. Fitch yakin kenaikan defisit cenderung stabil di 2,7 persen dan bertahan di batas maksimum 3 persen.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Puji Dybala, Striker Juventus Remehkan Genoa

Posted: 20 Dec 2017 09:10 PM PST

Juventus melenggang ke babak perempat final Copa Italia. Si Nyonya Tua, julukan Juventus, menang 2-0 atas Genoa di Allianz Stadium, Rabu (20/12/2017) atau Kamis dini hari WIB.

Dua gol kemenangan Juventus dicetak Paulo Dybala dan Gonzalo Higuain. Di laga tersebut, Si Nyonya Tua mendominasi permainan dengan menguasai ball possession sebesar 60 persen.

Tim besutan Massimiliano Allegri itu terncatat melepaskan 14 sepakan, delapan di antaranya mengancam gawang lawan. Sementara Gedoa melepaskan lima sepakan dan tidak ada yang mengancam pertahanan Juventus.

Statistik tersebut membuat Higuain melontarkan pernyataan yang meremehkan Genoa. Striker asal Argentina itu menganggap Genoa tidak melakukan banyak hal untuk menghentikan Juventus.

"Ini merupakan pertandingan yang bisa jadi perangkap buat kami. Juventus melakukannya dengan intensitas tinggi. Tapi Genoa malah tidak melakukan apa-apa," ujar Higuain, seperti diberitakan Football Italia.

Dalam kesempatan yang sama, Higuain juga memberikan pujian untuk Dybala. Sebelumnya, Dybala harus melewatkan dua laga Juventus dengan menjadi pemain pengganti. Dybala sempat mengalami paceklik gol dalam enam pertandingan terakhir.

"Saya rasa, Dybala tidak mengalami masalah kesulitan mencetak gol. Dia memulai pertandingan dengan sangat baik," ucap Higuain.

"Saat dia tidak mencetak gol di beberapa pertandingan, kritik menghampirinya. Tapi, dia bisa menemukan keseimbangan usai mencetak gol," kata eks striker Real Madrid itu.

Instituto de Cordoba: 17 gol dari 38 laga

Palermo: 21 gol dan 16 assist dari 93 laga

Juventus: 57 gol dan 22 assist dari 119 laga

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tampil Seksi, Ayu Ting Ting Diomeli Ruben Onsu

Posted: 20 Dec 2017 09:10 PM PST

Hidup penuh cacian sudah menjadi makanan sehari-hari Ayu Ting Ting. Namun, rupanya pelantun "Sambalado" ini tak kapok untuk dihujat.

Ia tetap memperlihatkan sesuatu yang membuat para warganet geram. Seperti foto yang diunggahnya di akun Instagram, Rabu (20/12/2017).

Ayu Ting Ting turunkan leher baju, diomeli Ruben Onsu (Foto: Instagram)

Ayu Ting Ting berpose dengan Zaskia Gotik, keduanya duduk di pegangan sofa. Dalam foto tersebut, seolah sengaja ingin tampil seksi, Ayu pun menurunkan potongan leher bajunya.

Rambut panjangnya diletakkan di salah satu bahunya, sehingga pundaknya terlihat jelas. Sebanyak 6145 pengguna Instagram pun mengomentari foto Ayu Ting Ting. Di sana terselip akun @ruben_onsu yang berkomentar. Alih-alih mendapat pujian, Ayu Ting Ting justru diomeli Ruben Onsu.

"@ayutingting92 baju nya dinaikin dikit," tulisnya dengan memberikan emotikon marah.

 

 

 

 

Ayu Ting Ting stres? (Foto: Instagram)

Omelan Ruben Onsu terhadap Ayu Ting Ting didukung oleh para warganet. Mereka mengingatkan Ayu agar tampil tak perlihatkan auratnya.

"Tuhhh @ayutingting92 dengerin omongannya kakak @ruben_onsu... bajunya dikeatasin. Jangan diplorot2tin," tulis akun @hendrika_ratnasari.

"@ruben_onsu itu lo kak ruben, dia seneng banget yaa kalo digosipin ga da niat gitu buat bagusin namanya hahaaa. Ajarin kak adek kaka supaya ga gatel dan ga kurang ajar lagi sama kak ruben," lanjut akun @icaannisa30.

"Temenya ajaa suruh naikin itu baju wkwkwkw naikin kali mbaaa, udahlaah jangan di kejarkejarr Suami orang loh wkwkw," timpal akun @friskaaaamls.

Ayu Ting Ting (Adrian Putra/bintang.com)

Sebelumnya, Ayu Ting Ting menangis kala dirinya digosipkan di acara Pagi Pagi Pasti Happy yang dibawakan oleh Nikita Mirzani, Lee Jeong Hoon, dan Uya Kuya.

Ruben Onsu yang menjadi sahabatnya pun tak tinggal diam. Dalam sebuah acara yang dibawakannya, Ruben mengaku dirinya kecewa dengan program acara yang tayang pagi hari tersebut.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kapolri Ajak 2 Menteri Pantau Jalur Mudik Lewat Udara

Posted: 20 Dec 2017 09:08 PM PST

Kapolri Jenderal Tito Karnavian bersama Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dan Menteri Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono meninjau langsung jalur mudik Pantai Utara jelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2018.

Ketiga pejabat negara itu memantau jalur mudik lewat udara dengan menggunakan helikopter milik Polri usai Apel Operasi Lilin 2017 di Lapangan Monas, Jakarta Pusat.

"Kami juga akan pengecekan, saya dengan Pak Mendagri, Menteri PUPR dengan heli kami akan cek jalur Pantura yang dianggap titik rawan macet," kata Tito sebelum menaiki helikopter, Kamis (21/12/2017).

Menurut dia, peninjauan ini dilakukan karena Pantura merupakan salah satu jalur mudik yang ramai saat mudik. Oleh sebab itu, pemantauan dilakukan guna memetakan dan menyusun rencana rekayasa lalu lintas di daerah tersebut.

"Nanti kami cek kesiapan mereka (petugas) di sana (Pantura)," ucap Tito.

Untuk jumlah personel, mantan Kapolda Papua itu mengatakan pihaknya telah menyiapkan 250 ribu personel untuk mengawal Natal dan Tahun Baru 2018. Ratusan ribu personel itu merupakan gabungan dari unsur Polri, TNI, Satpol PP, dan Dinas Perhubungan.

"Ada penambahan personel pada perayaan Natal dan Tahun Baru saat ini dibandingkan tahun sebelumnya," jelas Tito.

Pasukan bermotor Polri mengikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Jaya 2017 di Lapangan Silang Monas, Jakarta, Kamis (22/12). Apel ini diikuti ribuan pasukan yang terdiri dari unsur TNI, Polri dan Pemda DKI Jakarta. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sebelumnya, 2.600 pasukan gabungan dari TNI-Polri dan Satpol PP mengikuti apel kesiapan Operasi Lilin 2017. Operasi ini digelar untuk mengamankan jalannya perayaan Natal dan Tahun Baru 2018.

Apel kesiapan Operasi Lilin yang berlangsung di Lapangan Monas ini dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Tito Karnavian dan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.

Dalam amanatnya, Tito Karnavian menyampaikan sejumlah atensi yang harus dijalankan oleh seluruh anggotanya saat menjalankan Operasi Lilin.

Yang pertama adalah terkait terorisme. Tito meminta jajarannya tetap waspada meskipun upaya penegakan hukum terhadap orang-orang yang dicurigai terlibat terorisme telah dilakukan.

"Tapi kami berkaca pada pengalaman tahun 2001 dan tahun-tahun sebelumnya yang terjadi penyerangan di tempat ibadah, kami berharap tidak terjadi lagi," kata Tito dalam sambutannya di acara Apel Operasi Lilin 2017 di Lapangan Monas.

Sejumlah aparat kepolisian saat mengikuti apel pasukan Operasi Lilin Jaya 2015 di Polres Kota Tangerang, Banten, Rabu, (23/12). Apel gabungan tersebut untuk menjaga perayaan hari Natal dan Tahun Baru. (Liputan6.com/Faisal R Syam)

Ia menambahkan, Polri juga meminta seluruh anggota untuk mengawal arus mudik dan balik saat libur panjang Natal dan Tahun Baru 2018. Mantan Kapolda Metro Jaya ini juga meminta seluruh anggota Polantas agar mencegah terjadi kemacetan dan penumpukan kendaraan di beberapa titik rawan macet.

"Yang sekarang jadi hambatan adalah cuaca. Selain fokus mengamankan arus mudik, operasi ini juga merupakan operasi dalam rangka mewaspadai bencana," ucap Kapolri Tito.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

 

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Alasan Polisi Bebaskan 5 Remaja Penganiaya Gadis Asal Probolinggo

Posted: 20 Dec 2017 09:04 PM PST

Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polresta Probolinggo memutuskan tidak menahan lima tersangka kasus penganiayaan pada LH (17), siswi kelas III SMK swasta di kota setempat. Meski terancam hukuman pidana lima tahun, para tersangka penganiayaan hanya dikenai wajib lapor.

Dalam kasus penganiayaan ini, empat remaja masing-masing OP (19) dan DP (18), warga Kecamatan Mayangan; KR (16), warga Kecamatan Kanigaran; dan LF (16), warga Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo, terbukti melakukan penganiayaan. Sedangkan LY (18) dinyatakan tidak terlibat karena saat kejadian hanya merekam adegan itu.

AKBP Alfian Nurrizal, Kapolresta Probolinggo, menjelaskan empat pelaku penganiayaan sejatinya dijerat dengan Pasal 80 UU RI Nomor 35/2014 tentang Perubahan UU RI Nomor 23/2002 tentang Perlindungan Anak juncto Pasal 170 KUHP. Ancaman hukuman kepada para pelaku penganiayaan maksimal lima tahun penjara.

"Ancaman hukuman bagi pelaku penganiayaan dipidana lima tahun. Tetapi atas dasar kemanusiaan kami tidak melakukan penahanan. Sudah ada mediasi antara pelaku penganiayaan, korban, dan keluarganya, tetapi pelaku kami kenakan wajib lapor setiap hari," tutur Kapolres Alfian, Rabu, 20 Desember 2017.

Menurutnya, Polres Probolinggo menerapkan diversi, yakni pengalihan penyelesaian perkara anak dari proses peradilan pidana ke proses di luar peradilan pidana.

"Meski salah satu pelaku penganiayaan, OP bukan lagi di bawah umur, tetapi kami ambil jalan tengah. Kasus ini diselesaikan secara kekeluargaan, sehingga pelaku tidak ditahan," katanya.

 

 

 

 

 

Polresta Probolinggo Ringkus Kelima Remaja Putri Pelaku Penganiayaan. (Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Di tempat terpisah, Kanit PPA, Iptu Retno Utami, menuturkan empat pelaku penganiayaan dilepas pada Selasa lalu usai menjalani serangkaian pemeriksaan.

"Untuk LY, kami tetapkan sebagai saksi. Kesalahannya, ia merekam aksi penganiayaan, tapi tidak melaporkannya," ujarnya.

Sebelumnya, Anggota Polresta Probolinggo menangkap lima remaja putri penganiaya seorang remaja putri. Kasus ini mengemuka setelah video aksi penganiayaan itu viral di media sosial (medsos).

Pelaku penganiayaan itu adalah DP (18), warga Kecamatan Mayangan, yang merupakan siswi salah satu SMK swasta. Kemudian OP (19), warga Kecamatan Mayangan, yang merupakan karyawan pabrik kulit.

Ada juga IY (18), dan KR, 16, warga Kecamatan Kanigaran, serta LF (16), warga Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo, yang dua bulan lalu dikeluarkan dari salah satu SMK swasta.

"Mereka sudah kami amankan, setelah anggota melakukan penelurusan. Ironisnya, seorang di antaranya tercatat masih pelajar," tutur Kapolresta Probolinggo, AKBP Alfian Nurrizal, Selasa, 19 Desember 2017.

Menurut AKBP Alfian, setelah ditelusuri, korban penganiayaan merupakan seorang pelajar berinisial LH (17). Ia merupakan warga Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo. Meski sudah mengamankan pelaku, polisi belum memberikan keterangan resmi terkait motif para pelaku.

"Sekarang mereka ada di Mako Polres Probolinggo Kota untuk dimintai keterangan," kata pria asal Sumenep, Madura ini.

Polresta Probolinggo Ringkus Kelima Remaja Putri Pelaku Penganiayaan. (Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Dalam video yang viral di sosial media, LH tampak mengenakan jaket berwarna merah dengan rok cokelat mirip seragam Pramuka. Oleh sejumlah perempuan, ia dianiaya di salah satu sudut GOR Mastrip, Kota Probolinggo.

Dari kelima remaja itu, ada dua orang yang terlihat aktif menganiaya, yaitu perempuan yang memakai kaus berwarna hijau dengan celana jins hitam. Ia terlihat menjambak rambut dan menampar korban. Sedangkan, perempuan berkaus hijau dengan celana pendek juga menjambak LH.

Dalam video berdurasi 29 detik itu, korban tidak melawan, bahkan terlihat korban pingsan setelah dianiaya.

"Yen semaput ndak kiro terketeran koyok ngono. Ayo ndak usah akting. Dudu' tempat akting ndek kene, duduk Korea (Kalau pingsan, matanya tidak bergerak seperti itu. Ayo tidak perlu akting. Di sini bukan tempat akting, bukan tempat drama Korea, -red)," ujar perempuan berkaus hijau dengan celana jeans hitam.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

BEI dan Pefindo Luncurkan 3 Indeks Saham Baru

Posted: 20 Dec 2017 09:03 PM PST

PT Bursa Efek Indonesia (BEI) bersama anak usahanya PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) meluncurkan tiga indeks saham baru. Dengan indeks saham ini diharapkan menjadi alternatif acuan investor untuk investasi di pasar modal.

Ketiga indeks saham tersebut adalah IDX Small-Mid Cap (IDX SMC) Composite, IDX SMC Liquid, dan Pefindo i-Grade.

Direktur Penilaian Perusahaan BEI Samsul Hidayat mengatakan dua indeks BEI yang diluncurkan ini merupakan indeks atas harga saham berkapitalisasi pasar kecil dan menengah. Indeks IDX SMC Composite berisi saham-saham yang memiliki kapitalisasi pasar antara Rp 1 triliun hingga Rp 50 triliun.

Sementara itu, indeks IDX SMC Liquid dipilih dari saham-saham indeks IDX SMC Composite yang memenuhi kriteria-kriteria likuiditas yang dilihat dari nilai transaksi, kapitalisasi pasar atas saham free float, dan harga saham.

"Selain itu ada aspek-aspek lain yang diperhatikan dalam peluncuran indeks ini," ujar Samsul di BEI Jakarta, Kamis (21/12/2017). Aspek-aspek lainnya, kata Samsul, kondisi keuangan dan kelangsungan usaha dari perusahaan tercatat. Serta, cakupan riset dari analis efek.

Jumlah saham dalam indeks-indeks SMC ini tidak tetap atau sesuai dengan jumlah saham yang memenuhi kriteria. BEI akan melakukan peninjauan berkala atas indeks IDX SMC Composite dan IDX SMC Liquid setiap enam bulan yaitu pada bulan Januari dan Juli. Untuk selanjutnya akan diperbarui setiap hari bursa pertama di bulan Februari dan Agustus.

 

Indeks sempat meraih level tertinggi di 5.399,99 dan terendah di 5.371,67 sepanjang perdagangan hari ini, Jakarta, Jumat (10/2). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Direktur Utama Pefindo Salyadi Saputra mengatakan Pefindo i-Grade merupakan indeks saham yang terdiri atas saham-saham pilihan dari 30 perusahaan tercatat yang mendapatkan peringkat investment grade dari Pefindo. Indeks Pefindo i-Grade merupakan hasil kerja sama antara BEI dengan Pefindo.

"Indeks Pefindo i-Grade dipilih dari saham perusahaan-perusahaan tercatat yang mendapatkan peringkat investment grade atau peringkat idAAA sampai dengan idBBB- dari Pefindo," kata dia.

Selanjutnya, indeks Pefindo i-Grade dipilih 30 saham menggunakan kriteria likuiditas dan ukuran kapitalisasi pasar. Selain itu, pemilihan saham juga memperhatikan kriteria kepatuhan dan indikasi manipulasi perdagangan yang dilihat dari jumlah sanksi suspensi perdagangan dan indikator unusual market activity (UMA) di BEI.

Peninjauan berkala atas indeks Pefindo i-Grade juga dilakukan setiap enam bulan, yaitu pada Mei dan Desember. Untuk selanjutnya akan diperbarui setiap hari bursa pertama pada Januari dan Juni.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3: Barang Termahal Tak Berguna, Teman Jokowi Paling Nakal

Posted: 20 Dec 2017 09:00 PM PST

Setiap barang yang diciptakan pasti punya kegunaan. Namun memang, kegunaan setiap barang belum tentu sesuai dengan harga barang itu.

Walau begitu, bagi orang-orang kaya barang-barang mahal yang tidak berguna bisa jadi tetap dibeli. Maklum, orang-orang ini mungkin sudah tidak tahu harus menghabiskan uang untuk apa.

Artikel seputar barang-barang termahal yang paling tidak berguna menjadi yang paling banyak dikunjungi pembaca Citizen6, Liputan6.com.

Sementara itu, 2 artikel lain yang juga populer terkait kehidupan Presiden Jokowi di masa kuliah. Artikel pertama tentang teman-teman Jokowi yang paling nakal, sementara artikel berikutnya terkait dosen pembimbing skripsi sang presiden.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. Barang Termahal Paling Tidak Berguna di Dunia

Orang-orang kaya tak punya masalah saat membeli benda-benda termahal. Tentunya, produk tersebut dapat meningkatkan prestise mereka di mata publik.

Beberapa produk dibuat eksklusif hingga menjadikannya termahal di kategorinya. Namun demikian, tidak semua produk yang diluncurkan tersebut memiliki manfaat.

Selengkapnya...

Presiden Jokowi. (Liputan6.com/Switzy Sabandar)

Presiden Jokowi bercerita tentang masa-masa di bangku kuliah saat mengunjungi Universitas Gadjah Mada (UGM), dalam rangkaian Dies Natalis ke-68. Dalam pidatonya, Jokowi mengenang saat ia menjadi mahasiswa Fakultas Kehutanan UGM angkatan 1980 dan lulus pada 1985.

Selain itu, Jokowi mengingat sewaktu kuliah, di angkatannya ia memiliki sembilan teman wanita. Namun sayangnya, banyak hadirin yang menyangkalnya.  

Selengkapnya...

Presiden Joko Widodo memberikan paparan saat sarasehan 100 ekonom Indonesia di Jakarta, Senin (12/12). Jokowi juga mengungkapkan pencapaian peringkat realisasi penerimaan dari PPN dalam negeri. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mendapat kesempatan untuk kembali bertemu dosen pembimbing skripsinya saat mengunjungi Universitas Gadjah Mada (UGM), Jogjakarta.

Dalam kesempatan tersebut, dia tak menyia-nyiakan momen langka itu untuk sekadar berbagi pengalaman semasa kuliah di UGM.

"Yang pertama saya ingin menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada dosen pembimbing saya, Pak Kasmujo," kata Jokowi saat memberikan sambutan di UGM, Senin 19 Desember 2017.

Mengetahui kehadiran dosen pembimbingnya dalam acara tersebut, Jokowi pun memintanya untuk naik ke podium.

Selengkapnya...

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

NBA: Westbrook Bawa Thunder Sikat Utah Jazz

Posted: 20 Dec 2017 09:00 PM PST

Oklahoma City Thunder (OKC) masih terlalu tangguh buat tim tamu, Utah Jazz dalam lanjutan NBA musim 2017. Russerl Westbrook dan kawan-kawan dengan mudah menaklukkan Jazz dalam pertandingan NBA yang berlangsung, Kamis (21/12/2017) WIB.

Thunder langsung tancap gas sejak kuarter pertama. Bukan main, mereka hanya memberikan Jazz untuk mencetak 9 poin di kuarter pertama ini. Sebaliknya, Thunder menggila dengan mencetak 25 poin!

Jazz coba bangkit di kuarter kedua. Thabo Sefolosha dan Rodney Hood menjadi bintang Jazz di kuarter ini. Lewat tembakan-tembakannya, Jazz berhasil memperkecil ketinggalan.

Di kuarter kedua, Jazz mengumpulkan 28 poin. Alhasil, mereka berhasil memperkecil ketinggalan menjadi 37-53.

 

 

Russell Westbrook (NBA)

Tembakan tiga poin Carmelo Anthony menjadi pembuka kuarter ketiga dan membuat Thunder unggul 56-37. Jazz lalu membalasnya lewat lay up Derrick Favors.

Thunder boleh dibilang berunntung memiliki Anthony dan Westbrook. Keduanya menjadi motor tim di kuarter ini untuk membuat Thunder meraup 34 poin tambahan. Jazz sendiri hanya berhasil menambah 23 poin.

 

Kuarter keempat berjalan sangat ketat. Torehan poin sempat terhenti di angka 65-93 selama satu menit, sebelum Royce O'Neaie membuat tembakan bebas untuk Jazz dan mengubah kedudukan menjadi 66-93.

Lay up Raymoond Felton saat pertandingan tinggal empat menit membuat Thunder unggul 100-72. Di dua menit sisa, Thunder mengebut perolehan poin dan akhirnya menang 107-79.

Kemenangan Thunder atas Jazz tidak terlepas dari penampilan luar biasa Westbrook. Ia total sukses mengumpulkan 24 poin, yang tertinggi di antara pemain Thunder lainnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ucapkan Selamat Natal, Ini Pesan Menkes Nila Moeloek

Posted: 20 Dec 2017 09:00 PM PST

Jelang 25 Desember, Menteri Kesehatan RI Nila Moeloek mengucapkan selamat Natal kepada keluarga besar Kementerian Kesehatan RI serta masyarakat Indonesia yang turut merayakan.

Nila Moeloek berharap dengan semangat Natal, persatuan masyarakat Indonesia akan meningkat. Jika masyarakat bersatu, hal itu berdampak positif dalam meningkatkan kesehatan masyarakat Indonesia.

"Melalui semangat Natal, kita tingkatkan persatuan seluruh komponen bangsa untuk pemerataan pelayanan kesehatan dan meningkatkan derajat kesehatan masyarakat," kata Nila. 

Ucapan selamat Nila Moeloek ini bisa dilihat dalam video yang diunggah dalam akun YouTube Sehat Negeriku yang berdurasi 1.12 menit.  

 

Saksikan juga video menarik berikut:

Natal. (Foto: pexels.com)

Wanita yang juga pernah menjabat sebagai Ketua Perhimpunan Dokter Spesialis Mata (PERDAMI) ini berharap, kedamaian Natal membawa semangat positif memasuki 2018.

"Kiranya damai Natal bersemayam di hati kita bersama membawa sejahtera memasuki tahun baru 2018," katanya dalam video.  

"Selamat Natal 2017 dan Tahun Baru 2018," tutur Nila Moeloek.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Wulan Guritno Marahi Anaknya karena Gendut

Posted: 20 Dec 2017 09:00 PM PST

Putri Wulan Guritno, Shaloom Syah Razadee, kena marah dari ibundanya. Gara-garanya adalah tubuh Shaloom yang menggemuk selama tinggal di Inggris.

Shaloom memang terlihat lebih gendut dari sebelumnya. Hal tersebut yang membuat Wulan Guritno geram. Apalagi selama ini Wulan dikenal sebagai pribadi yang sangat memperhatikan bentuk tubuhnya.

"Dia (Shaloom) gendut, makanya aku ngomel-ngomel. Kalau aku kan perempuan yang jaga badan, penting ya buat aku. Soalnya buat aku publik figur harus jaga kesehatan udah punya suami," kata Wulan Guritno di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (20/12/2017).

 

Shaloom Razade, putri sulung Wulan Guritno ini semakin tumbuh menjadi seorang wanita dewasa. Tak hanya berparas cantik, namun Shaloom juga memiliki sikap romantis kepada pacarnya, Ocha. (Instagram/sharazaaa)

Namun semenjak ia memarahi Shaloom, putrinya itu saat ini sering berolahraga. Setiap Shaloom ke gymnastic, dirinya laporan kepada Wulan melalui Instagram Story-nya.

Wajar saja kalau Wulan Guritno selalu marah-marah soal kesehatan, karena wanita 37 tahun ini sangat menganggap olahraga itu sangat penting bagi kehidupan.

Wulan Guritno dan Shaloom Razade. (Instagram/wulanguritno)

"Aku bilang 'umur segitu, belum punya anak, itu aku paling enggak suka, olahraga enggak' kadang aku liat Instagram Story-nya ke gym karena takut kena omelan. Olahraga penting buat saya, kalau anak-anak aku yang kecil ikut gymnastic," kata Wulan lagi.

Wulan Guritno juga menilai olahraga adalah kunci seseorang bisa sehat dan terbebas dari segala macam penyakit.

"Karena itu kunci utamanya itu sih, bebas penyakit selain kena (sakit) gula dan lain-lain, itu olahraga tuh penting. Makanya aku ngomel aja kalau liat (Shaloom) gendut," kata Wulan Guritno mengakhiri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ternyata Ini Warna yang Bakal Populer 2018

Posted: 20 Dec 2017 09:00 PM PST

Bicara soal tren, warna adalah salah satu hal yang terus berubah. Menjelang pergantian tahun, tentu ingin tahu kan warna yang akan ngetren pada 2018?

Pantone Color Institute, perusahaan konsultasi warna, setiap tahun menentukan warna yang akan menjadi tren. Warna ini kemudian akan menjadi warna utama dari tema desain dan mood pada tahun itu.

Pada 2018, Pantone memilih warna ultra-violet. Warna itu dianggap sebagai warna yang dramatis, provokatif, sekaligus bijaksana. Ultra-violet dapat mengomunikasikan keaslian, dan berpikir ke depan.

"Warna itu membantu kami berpikir ke masa depan," kata Leatrice Eisman, direktur eksekutif Pantone seperti dilansir dari Time, Rabu (20/12/2017).

 

 

Tahun 2017, Pantone mengatakan bahwa warnanya adalah tentang peyakinan kembali di lingkungan sosial dan politik. Sementara pada 2018, warna yang mewakili harus dapat mencerminkan ambisi dan berpikir ke depan.

"Dari eksplorasi teknologi baru dan galaksi yang lebih besar, hingga ke ekspresi artistik dan refleksi spiritual. Ultra-violet dapat menerangkan hal-hal yang belum terjadi," ujar Eisman.

 

Pemilihan warna ultra-violet sebenarnya terinspirasi juga oleh kultur pop seperti Jimi Hendrix dan David Bowie yang memilih ungu sebagai warna mereka. Selain itu, warna itu juga terinspirasi dari alam.

"Langit malam yang tidak terbatas adalah simbol dari hal-hal yang bisa saja terjadi, serta terus menginspirasi. Betapa menakjubkan jika dapat menyadari makna yang dalam dari setiap warna," tutur Eisman.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Terungkap Pemilik Rumah Termahal di Dunia

Posted: 20 Dec 2017 09:00 PM PST

Sebuah properti berbentuk seperti istana di sebelah barat Prancis ternyata dimiliki seorang berwarga negara Arab Saudi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Apa Kita Harus Takut dengan Teknologi Pengenalan Wajah?

Posted: 20 Dec 2017 09:00 PM PST

Pengenalan wajah adalah satu dari sekian banyak teknologi yang kini tengah dikembangkan oleh banyak perusahaan teknologi. Teknologi ini memiliki banyak manfaat, seperti untuk keamanan perangkat mobile, mengakses rekening bank, dan melakukan pembayaran digital.

Namun di sisi lain, pengenalan wajah dikhawatirkan bisa digunakan untuk hal-hal negatif. Lalu, apakah kita harus takut dengan teknologi pengenalan wajah? Simak artikel menarik yang ditulis oleh Rob Sherman, Deputy Chief Privacy Officer Facebook, berikut ini.

Kata "pengenalan wajah" dapat membuat orang merasa tidak nyaman, membayangkan gambaran masa depan suram atau distopia dari fiksi ilmiah.

Mungkinkah ini digunakan seseorang untuk mengenali orang lain di jalanan? Apakah sebuah lembaga yang mengumpulkan database gambar massal bisa menyalahgunakannya untuk melanggar privasi atau hak seseorang?

Dengan semakin banyaknya lembaga pemerintah dan lembaga non-pemerintah, perusahaan, dan lainnya menggunakan teknologi pengenalan wajah dengan cara-cara baru, orang-orang ingin memahami bagaimana privasi mereka dilindungi dan pilihan apa yang mereka miliki atas penggunaan teknologi ini.

Seperti kebanyakan alat lainnya, pengenalan wajah dapat digunakan untuk tujuan baik, seperti membantu orang membuka kunci perangkat selulernya dengan aman, mengakses rekening bank, dan melakukan pembayaran digital. Ini dapat membantu orang mengelola foto dan membagikannya dengan teman.

Alat ini bahkan bisa digunakan untuk menemukan anak yang hilang dan diculik serta untuk membantu petugas mengonfirmasi apakah wisatawan memiliki paspor asli.

Tetapi alat tersebut juga dapat digunakan dengan cara yang mengkhawatirkan. Sebagian orang telah mengungkapkan kekhawatiran mereka bahwa penegak hukum akan menggunakan teknologi ini.

Lainnya melihat adanya potensi bias ras dari penggunaan teknologi ini karena sistem pengenalan wajah akan cenderung salah mengidentifikasi atau gagal mengidentifikasi orang keturunan Afrika di Amerika Serikat dibanding ras lainnya.

Dan meskipun ada proposal untuk mengatur pengenalan wajah, tidak ada konsensus tentang bagaimana cara melakukannya, dan beberapa pendekatan dikritik karena gagal untuk fokus pada potensi penggunaan yang paling berbahaya.

Kekhawatiran ini bukanlah hal baru. Masyarakat sering kali menyambut sebuah inovasi baru seraya berupaya memaksimalkan potensi manfaatnya. Pada tahun 1888 misalnya, sebuah surat kabar pada waktu itu menayangkan artikel berjudul "Beware the Kodak" saat berbagai perangkat murah memasuki pasar dan fotografi pun menjadi tersedia untuk masyarakat umum. Mereka menyebutnya sebagai "teror baru untuk aktivitas piknik."

Menghadapi munculnya fotografi amatir untuk pertama kalinya, masyarakat bisa saja membatasi pemanfaatan teknologi ini dan secara fundamental mengubah cara bagaimana sebuah sejarah didokumentasikan selama lebih dari seabad.

Sebaliknya, regulator saat itu memutuskan untuk hanya mengambil tindakan atas pemanfaatan teknologi yang mungkin mengkhawatirkan--misalnya dengan melarang penguntitan atau pelanggaran privasi--dan bukan mengharuskan orang untuk mendapatkan izin sebelum menggunakan "teknologi kamera" atau memberikan pernyataan kesediaannya secara tertulis sebelum mereka akan muncul di foto.

Akhirnya, orang pun menjadi semakin familiar akan teknologi kamera ini sehingga norma sosial pun berubah dan dunia pun memutuskan bahwa manfaat fotografi pribadi jauh melebihi risikonya.

Aplikasi AppLock Face/Voice Recognition (Sumber: Google Play Store)

Di Facebook, pengenalan wajah membantu orang menandai foto dengan nama teman. Ketika Anda mengaktifkan pengenalan wajah, teknologi kami akan menganalisis piksel dalam foto yang sudah menandai Anda dan menghasilkan string angka yang kami sebut sebagai sebuah model standard (template).

Ketika foto dan video diunggah ke sistem kami, kami akan membandingkan gambar tersebut dengan template. Berikut adalah sebuah video yang menjelaskan cara kerjanya.

Ketika pertama kali kami memperkenalkan fitur ini pada tahun 2010 tidak ada standar industri mengenai bagaimana orang bisa mengendalikan pengenalan wajah. Kami memutuskan untuk memberi tahu orang di Facebook dan memberikan sebuah cara untuk menonaktifkan fitur ini di pengaturan akun mereka kapan saja.

Kami baru saja mengumumkan fitur baru yang menggunakan teknologi pengenalan wajah. Sekarang orang dapat menemukan foto diri mereka meskipun mereka tidak ditandai dalam foto tersebut, yang memungkinkan orang untuk mengelola privasi dengan cara baru. Mereka juga dapat mengetahui ketika seseorang menggunakan gambarnya sebagai foto profil, yang dapat membantu menghentikan penyamaran.

Selain itu, orang yang memiliki gangguan penglihatan sekarang dapat mendengar dengan lantang siapa yang berada dalam foto yang muncul di Facebook.Sama seperti tahun 2010, kami harus mengevaluasi cara kami memberi informasi bagi orang banyak dan memberi mereka pilihan atas penggunaan teknologi baru ini.

Pergi ke Australia Tak Lagi Pakai Passpor, Lalu Apa? (Sumber: Digitaltrends)

Terkait dengan pengenalan wajah, kontrol merupakan hal yang penting. Kami mendengarkan dengan seksama masukan dari orang-orang yang menggunakan Facebook, serta dari pakar yang ahli di bidangnya. Kami sadar bahwa kami memiliki tanggung jawab untuk membuat fitur sesuai dengan janji teknologi ini, seraya menghindari berbagai cara berbahaya yang bisa dilakukan sebagian orang.

Tim kami telah bekerja selama lebih dari setahun untuk mengumpulkan dan menanggapi masukan mengenai apa yang bisa kami lakukan dengan teknologi ini dan bagaimana kami melakukan itu dengan bertanggungjawab.

Orang meminta kami untuk menjelaskan cara kerja pengenalan wajah dengan lebih jelas, dan untuk memberikan informasi yang lebih jelas tentang bagaimana kami menggunakannya di Facebook. Untuk menanggapi masukan ini, kami menginformasikan orang tentang pembaruan terhadap fitur pengenalan wajah di Kabar Berita, pintu masuk Facebook.

Kami juga memutuskan untuk memperbarui pengaturan Facebook. Kekhawatiran yang muncul dari pembaruan pengaturan sudah ada sejak lama dan bahkan sama tuanya dengan Faceboook, sehingga kami pun berhati-hati dalam mengambil keputusan ini.

Namun, berdasarkan penelitian, kami menemukan bahwa orang lebih menginginkan sebuah cara untuk menonaktifkan teknologi pengenalan wajah secara keseluruhan daripada per fitur.

Kami sadar bahwa saat kami memperkenalkan lebih banyak fitur yang menggunakan teknologi ini, sebagian besar orang akan menemukan bahwa mengelola satu pengaturan master akan lebih mudah dibanding melakukan pengaturan atas daftar produk yang panjang untuk memutuskan apa yang mereka inginkan dan yang tidak diinginkan.

Pengaturan baru kami berupa tombol aktif/nonaktif. Beberapa orang mengkritik ini sebagai pendekatan "semua atau tidak sama sekali", tetapi kami yakin kami bahwa ini akan mencegah orang untuk membuat keputusan tambahan diantara opsi yang membingungkan.

Pada akhirnya, kami tidak memperkenalkan, dan tidak berencana memperkenalkan, fitur yang memberi tahu siapa diri Anda kepada orang asing. Ini merupakan kekhawatiran umum yang sering kami dengar dari orang ketika kami meneliti fitur baru yang mengandalkan teknologi pengenalan wajah.

Teknologi Pengenalan Wajah (dot429.com)

Seiring dengan semakin banyaknya orang menggunakan fitur di Facebook yang memanfaatkan teknologi pengenalan wajah, kami akan mempelajari lebih lanjut pendapat komunitas kami tentang fitur tersebut, apakah fitur ini bagus, buruk, atau diantaranya.

Kami juga akan mempelajari pendapat mereka tentang kontrol kami yang telah diperbarui. Kami akan melakukan pengembangan berdasarkan pelajaran ini dan terus menginformasikan orang tentang apa yang kami kerjakan untuk berinovasi dan menggunakan teknologi ini di Facebook secara bertanggung jawab.

Tentunya, masih terlalu dini untuk mengetahui apakah fitur pengenalan wajah akan menjalani pengaturan seperti halnya kamera pribadi.

Namun, kami menanti masukan publik dan kerjasama dengan perusahaan atau organisasi lain sementara kami terus mendengar masukan dari banyak pihak dan belajar lebih jauh mengenai teknologi ini.

(Isk/Cas)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

KPK Panggil Tersangka Kasus SKL BLBI Syafruddin Temenggung

Posted: 20 Dec 2017 08:56 PM PST

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali memanggil mantan Kepala Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN), Syafruddin Arsyad Temenggung. Dia bakal diperiksa selaku tersangka dugaan korupsi penerbitan Surat Keterangan Lunas Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (SKL BLBI)

"Hari ini SAT (Syafruddin Arsyad Temenggung) diperiksa sebagai tersangka dugaan korupsi penerbitan SKL BLBI," ujar Juru Bicara KPK Febri Diansyah saat dikonfirmasi, Kamis (21/12/2017).

Penyidik juga telah melakukan pemeriksaan terhadap Syafrudin sebagai tersangka kasus mega skandal tersebut pada 30 Oktober 2017.

Namun, saat itu KPK tak langsung menahan Syafruddin lantaran masih fokus pada penguatan dokumen yang sudah didapatkan sebelumnya.

Selain Syafruddin, penyidik juga menjadwalkan pemeriksaan terhadap seorang swasta bernama Herman Kartadinata alias Robert Bono sebagai saksi kasus skandal SKL BLBI.

"Dia diperiksa sebagai saksi untuk tersangka SAT," imbuh Febri.

 

 

Wakil Ketua KPK, Basaria Panjaitan memberikan keterangan pers di Gedung KPK, Jakarta, Selasa (25/4). KPK menetapkan Ketua Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN) Syafruddin Arsyad Temenggung sebagai tersangka. (Liputan6.com/Helmi Afandi)

Dalam kasus ini, KPK telah menemukan bukti baru kerugian negara. Berdasarkan laporan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), kerugian negara atas kasus ini sebesar Rp Rp 4,58 triliun. Sebelumya KPK menyebut kerugian negara atas kasus ini senilai Rp 3,7 triliun.

Terkait kasus dugaan korupsi terkait penerbitan SKL BLBI terhadap BDNI ini, KPK baru menjerat saru tersangka yaitu, Syafruddin Arsyad Temenggung. Dia dijerat sebagai tersangka lantaran diduga menyalahgunakan kewenangan terkait penerbitan SKL tersebut.

Atas perbuatannya, Syafruddin Temenggung disangkakan melanggar Pasal 2 ayat (1) atau Pasal 3 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999, sebagaimana diubah dalam UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP.‎

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Inikah Cinta?: Ashta Dalam Bahaya, Apa yang Akan Dilakukan Shlok?

Posted: 20 Dec 2017 08:50 PM PST

Serial India terbaru SCTV berjudul Inikah Cinta? sudah tayang sejak Senin (18/12/2017) lalu. Serial yang dibintangi Avinash Sachdev dan Shrenu Parikh ini cukup sukses bikin gemas pemirsa setia SCTV di slot siang.

Lantas, sudah sampai mana kisah pasangan Ashta dan Shlok? Berikut bocoran sinopsis episode 4 Inikah Cinta? yang akan tayang Kamis, 21 Desember 2017 siang ini.

Astha meyakinkan Mangala dan Mangesh bahwa perusahaan mereka akan menjadi populer karena pelayanan sosial yang dilakukannya. Namun, Anjali malah mengeluh pada Avadhoot tentang perbuatan Astha. Sementara itu, Shlok akan mengambil rumah jomponya pada hari esok.

 

Inikah Cinta?

Shlok mengembalikan dokumen properti kepada para jompo yang tinggal di panti rumah jompo. Shlok bilang rumah jompo itu akan jadi milik mereka.

Astha sangat senang dengan keputusan Shlok. Shlok lalu menginstruksikannya untuk menyampaikan laporan kemajuan pada malam hari. Anjali terus menegur Shlok karena menghina Abhay.

Mangala meminta Astha untuk mempresentasikan pengaturan panggung dan tempat duduk kepada keluarga Agnihotri. Anjali malah tidak menyukai pengaturan tersebut, dan menjelaskan pendapatnya tentang hal yang sama. Shlok lalu memerintahkan Astha untuk menyerahkan laporan dalam waktu setengah jam.

 

Inikah Cinta?

Astha takut saat tahu Shlok mau mendekatinya. Dia bahkan sampai menggenggam cutter untuk membela diri. Ashta akhirnya masuk ke kabin Shlok.

Shlok memperhatikan cutter di tangan Astha. Astha buru-buru menyewa becak otomatis untuk pulang ke rumah, karena hujan sangat deras. Tapi pengemudi becak mencoba untuk menganiayanya.

Bagaimana nasib Ashta selanjutnya? Akankah Shlok menyelamatkan Ashta? Jangan lupa saksikan kisah lengkapnya dalam Inikah Cinta? siang ini mulai pukul 13.30 WIB, hanya di SCTV.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

PHOTO: Isak Tangis Fans Lepas Jenazah Jonghyun SHINee Menuju Pemakaman

Posted: 20 Dec 2017 08:47 PM PST

Seorang fans menangis saat mobil yang membawa jenazah Jonghyun SHINee keluar dari rumah persemayaman di Asan Hospital, Seoul menuju tempat pemakaman, Kamis (21/12). Pihak keluarga tidak mempublikasikan lokasi pemakaman Jonghyun SHINee. (JUNG Yeon-Je/AFP)

Seorang fans menangis saat mobil yang membawa jenazah Jonghyun SHINee keluar dari rumah persemayaman di Asan Hospital, Seoul menuju tempat pemakaman, Kamis (21/12). Pihak keluarga tidak mempublikasikan lokasi pemakaman Jonghyun SHINee. (JUNG Yeon-Je/AFP)

Mobil yang membawa jenazah Jonghyun SHINee keluar dari rumah persemayaman di Asan Hospital, Seoul menuju tempat pemakaman, Kamis (21/12). Ratuhan fans ikut mengantar pelepasan jenazah Jonghyun SHINee dengan isakan tangis. (JUNG Yeon-Je/AFP)

Mobil yang membawa jenazah Jonghyun SHINee keluar dari rumah persemayaman di Asan Hospital, Seoul menuju tempat pemakaman, Kamis (21/12). Ratuhan fans ikut mengantar pelepasan jenazah Jonghyun SHINee dengan isakan tangis. (JUNG Yeon-Je/AFP)

Tangis fans saat mobil yang membawa jenazah Jonghyun SHINee keluar dari rumah persemayaman di Asan Hospital, Seoul menuju tempat pemakaman, Kamis (21/12). Keluarga dan sahabat dekat mengantar Jonghyun ke tempat peristirahatan terakhir. (JUNG Yeon-Je/AFP)

Tangis fans saat mobil yang membawa jenazah Jonghyun SHINee keluar dari rumah persemayaman di Asan Hospital, Seoul menuju tempat pemakaman, Kamis (21/12). Keluarga dan sahabat dekat mengantar Jonghyun ke tempat peristirahatan terakhir. (JUNG Yeon-Je/AFP)

Mobil yang membawa jenazah Jonghyun SHINee keluar dari rumah persemayaman di Asan Hospital, Seoul menuju tempat pemakaman, Kamis (21/12). Prosesi pelepasan jenazah pria 27 tahun itu dipimpin sahabatnya, Minho SHINee dan kakak Jonghyun. (AP/Ahn Young-joon)

Mobil yang membawa jenazah Jonghyun SHINee keluar dari rumah persemayaman di Asan Hospital, Seoul menuju tempat pemakaman, Kamis (21/12). Prosesi pelepasan jenazah pria 27 tahun itu dipimpin sahabatnya, Minho SHINee dan kakak Jonghyun. (AP/Ahn Young-joon)

Tangis fans saat mobil yang membawa jenazah Jonghyun SHINee keluar dari rumah persemayaman di Asan Hospital, Seoul menuju tempat pemakaman, Kamis (21/12). Di antara para pelayat tampak pula artis-artis dari SM Entertainment. (AP/Ahn Young-joon)

Tangis fans saat mobil yang membawa jenazah Jonghyun SHINee keluar dari rumah persemayaman di Asan Hospital, Seoul menuju tempat pemakaman, Kamis (21/12). Di antara para pelayat tampak pula artis-artis dari SM Entertainment. (AP/Ahn Young-joon)

Kesedihan para fans saat mobil yang membawa jenazah Jonghyun SHINee keluar dari rumah persemayaman di Asan Hospital, Seoul menuju tempat pemakaman, Kamis (21/12). Lebih dari 300 fans berkumpul saat peti mati Jonghyun mulai dihantarkan. (AP/Ahn Young-joon)

Kesedihan para fans saat mobil yang membawa jenazah Jonghyun SHINee keluar dari rumah persemayaman di Asan Hospital, Seoul menuju tempat pemakaman, Kamis (21/12). Lebih dari 300 fans berkumpul saat peti mati Jonghyun mulai dihantarkan. (AP/Ahn Young-joon)

Tangis fans saat menghadiri prosesi pelepasan jenazah Jonghyun SHINee menuju tempat pemakaman dari Asan Hospital, Seoul, Kamis (21/12).Pihak keluarga dan SM Entertainment pun sepakat untuk merahasiakan lokasi pemakaman Jonghyun. (AP/Ahn Young-joon)

Tangis fans saat menghadiri prosesi pelepasan jenazah Jonghyun SHINee menuju tempat pemakaman dari Asan Hospital, Seoul, Kamis (21/12).Pihak keluarga dan SM Entertainment pun sepakat untuk merahasiakan lokasi pemakaman Jonghyun. (AP/Ahn Young-joon)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: