Jumat, 15 Agustus 2014

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Dari Bebek Hingga Ketapel Menjadi Inspirasi High Heels Ini

Posted: 15 Aug 2014 07:35 PM PDT

High heels dengan bentuk hak mungkin menjadi hal yang biasa. Namun apa yang terjadi jika ada high heels dengan hak dengan bentuk aneka rupa? Ya, hanya pria inilah yang memilikinya. Dia adalah Kobi Levi, aneka sepatu wanita yang unik yang dibuatnya ini memiliki aneka motif mulai dari hewan, mainan anak-anak, alat musik, tubuh manusia, makanan, minuman dan masih banyak lagi.

Keunikannya membuat sepatu besutannya selalu dicari oleh para pecinta fesyen khususnya kaum selebriti. Harga yang ditawarkan pun beraneka ragam mulai dari £650 - £2,050.

Kobi pertama kali merancang sepatu uniknya di tahun 2010 saat masih duduk di bangku SMA. Setelah lulus, ia pun semakin percaya diri untuk terus berkarya dan mulai mempublikasikan karyanya pada Blog pribadi. Dan selebriti pertama yang membeli sepatunya adalah Lady Gaga. Penyanyi ini membeli rancangan Kobi bernama Double Boot untuk digunakannya saat tampil di video klip Born This Way.

"Ini seperti mimpi yang menjadi kenyataan. Aku dapat membawa para wanita untuk menyukai sepatuku dan hal tersebut membuatku bangga. Saat pelanggan membelinya, aku selalu tak sabar mendengar respon darinya," ujar Kobi

Seperti apa penampakan dari high heels unik ini? Berikut ulasan yang dilansir dari Mag For Women Sabtu (16/8/2014) :

 

Sepatu untuk Lady Gaga Double Boots

Slide

shoes9

Chewing Gum

shoes18

Coffee

shoes10

Shark

shoes4

Banana Slip-On (Cyn/Ars)

shoes15

 

10 Hal Menarik Disimak di Pekan Pertama Premier League (Bagian 1)

Posted: 15 Aug 2014 07:30 PM PDT

Liga Premier musim 2014-2015 akan segera bergulir. Di musim baru ini banyak hal yang diprediksi bakal menarik disimak khususnya di pekan pertama.

Salah satunya adalah dengan hadirnya mantan pelatih timnas Belanda, Louis van Gaal yang kini menukangi Manchester United.

Setelah musim lalu terpuruk ketika ditukangi David Moyes, kini dengan hadirnya Van Gaal MU berharap bisa kembali berjaya di Liga Premier. Berikut 10 hal menarik disimak di pekan pertama Liga Premier:

Penampilan MU dibawah asuhan Louis van Gaal

Setelah mengalami keterpurukan pada musim lalu, penampilan Manchester United musim ini akan menjadi salah satu perhatian menarik di Liga Premier. Pasalnya, The Red Devils kini diasuh pelatih kelas dunia, Louis van Gaal.

Manajer berusia 63 tahun tersebut membawa MU tak terkalahkan dalam enam laga pramusim. Bahkan lima diantaranya berhasil dimenangkan dan menjadi juara di turnamen Guinness ICC Cup 2014 pada awal Agustus ini.

Di laga perdana, MU akan menjamu Swansea City di Old Trafford, Sabtu (16/8/2014). Secara rekor pertemuan dalam enam laga, MU unggul dengan 4 kali menang, sekali imbang dan sekali kalah.

Lini depan Arsenal

Manajer Arsenal, Arsene Wenger kebingungan dalam memilih ujung tombak untuk diturunkan di laga perdana menjamu Crystal Palace di Stadion Emirates, Sabtu (16/8/2014). Wenger bingung memilih Yaya Sanogo atau Olivier Giroud.

Pemilihan lini depan Arsenal cukup menyita perhatian setelah merebut trofi pertama musim ini, usai mengalahkan Manchester City di ajang  Community Shield pada 10 Agustus silam dengan skor 3-0.

Kala itu, Sanogo tampil sebagai starter dan tampil gemilang di babak pertama, serta membuat Arsenal unggul 2-0 berkat gol Santi Cazorla pada menit ke-21 dan Aaron Ramsey di menit ke-42. Dan Giroud menjadi pencetak gol ketiga pada menit ke-60.

Penampilan Lukaku bersama Everton

Musim lalu Romelu Lukaku dipinjamkan Chelsea ke Everton. Sebagai pemain pinjaman, penyerang asal Belgia itu memiliki rekor cukup bagus dengan mencetak 15 gol dari 15 penampilannya di Liga Premier.

Alhasil Everton finis di peringkat kelima dengan mengantongi 72 poin dan tampil di Liga Europa musim ini. Namun kini pemain berusia 21 tahun tersebut telah dikotrak secara permanen oleh Everton.

Lukaku diboyong seharga 28 juta pound atau sekitar Rp 545 miliar dengan masa kontrak lima tahun. Oleh karena itu menjadi menarik melihat apa yang bisa dilakukan Lukaku di laga perdana melawan tim promosi Leicester, Sabtu (16/8/2014).

Tiki-taka West Ham United

Manajer West Ham United, Sam Allardyce bakal mengadopsi taktik tiki-taka yang merupakan gaya permainan klub raksasa Spanyol Barcelona. Untuk mewujudkan itu Allardyce memboyong beberapa pemain, salah satunya gelandang muda Diego Poyet.

Pemain asal Inggris keturunan Spanyol tersebut digaet dari Charlton Athletic dan dikontrak selama empat musim. Meski masih berusia 19 tahun namun Poyet sudah bisa diandalkan sebagai playmaker.

West Ham akan bertemu lawan yang cukup berat di pertandingan perdana nanti di Stadion  The Boleyn Ground pada Sabtu, (16/8/2014) yakni Tottenham Hotspur yang kini diasuh manajer Mauricio Pochettino.

Irvine bersama West Bromwich Albion

Manajer anyar West Bromwich Albion (WBA) Alan Irvine patut menjadi perhatian. Pasalnya, dalam dirinya terdapat harapan yang cukup besar untuk bisa memberikan kontribusi berarti bagi WBA.

Musim lalu WBA finis di posisi terakhir peringkat aman Liga Premier dengan menempati urutuan ke-17. Akan tetapi dengan adanya Irvin di kursi manajer, publik WBA berharap tim kesayangannya itu bisa finis di papan tengah musim ini.

Garuda Indonesia Rekrut 20 Pilot Baru

Posted: 15 Aug 2014 07:30 PM PDT

Maskapai penerbangan Garuda Indonesia kembali merekrut 20 pilot baru guna memenuhi kebutuhan awak pesawatnya. Salah satu di antara mereka merupakan perempuan. Pilot tersebut merupakan lulusan dari sekolah penerbang "Bali International Flight Academy (BIFA)".
 
Seluruh pilot tersebut telah siap bergabung dengan Garuda Indonesia setelah menempuh waktu pendidikan serta pelatihan penerbangan selama 12 bulan untuk meraih sertifikasi Private Pilot Licence (PPL), Commercial Pilot License (CPL) dan Instrument Rating.

Selanjutnya mereka akan mendapatkan pendidikan lanjutan di Garuda Indonesia Training Center (GITC) selama sekitar tujuh bulan lagi untuk mendapatkan pendidikan "typerating" agar memenuhi kualifikasi dalam menerbangkan jenis pesawat yang akan mereka operasikan nantinya.
 
Direktur Operasi PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk., Novianto Herupratomo mengatakan bahwa pilot – pilot baru ini akan memperkuat jajaran operasi Garuda Indonesia untuk mendukung rencana pengembangan jaringan penerbangan Garuda ke depan.

"Kerjasama pendidikan pilot dengan BIFA ini sejalan dengan program pengembangan perusahaan yang tengah dilakukan, khususnya pengembangan SDM Penerbang. Kerjasama ini telah berkontribusi mendukung program ekspansi Garuda Indonesia ke depan khususnya dalam pemenuhan kebutuhan Sumber Daya Manusia pilot yang berkualitas", tambah Novianto dalam keterangannya, Jumat (16/8/2014).
 
Chairman BIFA Robby Djohan mengatakan bahwa kerjasama pelatihan para penerbang dengan Garuda Indonesia telah berjalan kurang lebih lima  tahun dan telah menghasilkan lebih dari 376 pilot – dimana 10 orang di antaranya adalah pilot wanita.

"Kerjasama ini merupakan bentuk komitmen dan dukungan BIFA kepada Garuda Indonesia, maskapai nasional kebanggan Indonesia. Kami bangga telah menjadi bagian dalam program transformasi Garuda Indonesia, khususnya dalam mendukung Garuda Indonesia dalam merealisasikan visinya menjadi perusahaan penerbangan global melalui program Quantum Leap," tambah Robby.
 
Dari total 22 orang lulusan BIFA batch 18 ini, sebanyak 20 orang akan direkrut oleh Garuda Indonesia dan sisanya, 2 orang lagi akan berkarier secara independen.
 
Untuk mengisi kebutuhan akan pilot-pilot tersebut, selain dengan BIFA, Garuda Indonesia juga bekerjasama dengan STPI Curug dan sekolah penerbang lainnya.

BIFA telah berhasil mendidik sebanyak lima belas angkatan pilot Garuda dengan jumlah sekitar 304 pilot dimana angkatan pertama diterima Garuda pada Maret 2010.
 
BIFA merupakan sekolah penerbang berstandar internasional yang berkedudukan di Bali, yang menawarkan pendidikan dan pelatihan bagi calon penerbang untuk berkarir di bidang industry aviasi sebagai penerbang. Melalui program pendidikan di BIFA para murid berkesempatan untuk mendapatkan sertifikat Commercial Pilot License (CPL) dengan standar tinggi.
 
Saat ini Garuda Indonesia memiliki sekitar 1000 orang pilot dan lebih dari 280 siswa pilot yang sedang menjalani pendidikan di Garuda Indonesia Training Center (GITC).

Sementara itu, pada tahun 2015 mendatang, Garuda Indonesia akan memiliki lebih dari 1600 penerbang. Seluruh pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) penerbang tersebut dimaksudkan untuk mendukung ekspansi yang terus dilaksanakan Garuda melalui program jangka panjang "Quantum Leap 2011-2015".

Saat ini Garuda Indonesia grup mengoperasikan sebanyak 140 pesawat dan melayani sebanyak 72 destinasi di domestik dan internasional. (Nrm)

Anak Meisya Siregar Pilih Berlibur di Bali daripada Luar Negeri

Posted: 15 Aug 2014 07:30 PM PDT

Masa liburan sudah lewat. Namun Meisya Siregar masih mau berbagi kepada wartawan perihal cerita ia dan keluarga melakukan perjalanan berlibur ke Bali.

Meski diakui ia sempat kebingungan hendak berlibur ke mana, namun akhirnya istri Bebi Romeo itu memutuskan menghabiskan masa liburnya di Pulau Dewata.

"Awalnya sempat bingung, si kaka (anaknya tertua, Lyrics Syabila Mu Saqeena), aku tanya mau ke Thailand atau ke Bali? Tetapi akhirnya milih Bali," ucapnya di kawasan T.B Simatupang, Jakarta, Jumat (15/8/2014).

Meski diakui sudah terlalu sering ia ke Bali, tetapi itu tidak membuatnya bosan menikmati keindahan alam serta budaya Bali yang sudah dikenal dunia.

"Di Bali juga aku pindah-pindah hotel, supaya suasananya beda-beda. Ada pantai, hutan rimba, apalagi memang anakku suka dengan pantai," tuturnya.

98 Teknisi Perbaiki Rel Bojong Gede-Cilebut yang Terendam

Posted: 15 Aug 2014 07:27 PM PDT

Pasca-banjir di ruas jalan Pasirjambu, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, perjalanan kereta Bogor menuju Bojong Gede atau pun sebaliknya sudah kembali normal. 98 Teknisi untuk memperbaiki lintasan yang terendam.

Humas Daops I Jabodetabek PT Kereta Api Indonesia (KAI) Agus Komarudin mengatakan, setelah air mulai surut, teknisi diterjunkan untuk mengecek dan memperbaiki beberapa bantalan rel yang tergerus air.

"Ada 98 teknisi yang diturunkan, bekerja malam hingga dini hari, dan sejak pagi kedua jalur kereta sudah bisa digunakan kembali," kata Agus saat dihubungi Liputan6.com di Bogor, Jawa Barat, Sabtu (16/8/2014) pagi.

Menurut dia, di lokasi longsor antara Stasiun Cilebut dan Stasiun Bojong Gede, 2 jalur sudah normal. Keberangkatan pertama pukul 05.00 WIB, kereta Bogor menuju Jakarta bisa melalui jalur dengan kecepatan 5 kilometer per jam.

"Dan pukul 09.00 WIB, kecepatan kereta sudah 40 kilometer per jam," tambah Agus.

Pada Jumat malam kemarin sekitar pukul 20.00 WIB, jalur kereta di Pasir Jambu tidak bisa dilalui kereta. Jalur kereta terendam air Sungai Pakancilan yang meluap hingga 20 centimeter.

Mengingat keselamatan dan keamanan kereta, 6 perjalanan dari Depok menuju Bogor hanya dilayani hingga Stasiun Bojong Gede.

Penumpang kereta dengan tujuan akhir ke Bogor diturunkan di Stasiun Bojong Gede. Sedangkan satu perjalanan dari Bogor menuju Jakarta dibatalkan. (Ado)

Perangi Gay, Facebook Sumbang Ratusan Juta Rupiah?

Posted: 15 Aug 2014 07:12 PM PDT

Facebook dilaporkan telah menyumbang dana sebesar US$ 10 ribu  atau sekitar Rp 117 juta untuk mendukung kampanye pemilihan kembali Jaksa Agung Utah, Sean Reyes, yang kini tengah mendapat perhatian dalam memerangi putusan pengadilan yang akan menghalalkan pernikahan sesama jenis.

Informasi seputar sumbangan itu pertama kali muncul di laman situs komunitas kaum gay QSaltLake, yang juga membahas soal pengajuan kampanye pemilihan Reyes pada tahun 2014 di situs State of Utah Financial Disclosures.

Dalam sebuah pernyataan, juru bicara Facebook mengatakan memiliki catatan mendalam tentang isu-isu komunitas Lesbian Gay Bisexual Transgender (LGBT). Namun pihaknya membuat keputusan ini berdasarkan portofolio isu yang dapat menyokong bisnisnya. 

Sementara itu, sebuah kontribusinya terhadap Reyes, tidak berarti bahwa pihaknya setuju dengan setiap kebijakan atau posisi yang dibutuhkan oleh calon Jaksa Agung itu.

"Kami megucurkan donasi untuk tujuan yang sama, di mana Reyes berkomitmen untuk mendorong inovasi dan Internet terbuka, bukan karena soal memerangi pernikahan sesama jenis," kata juru bicara Facebook kepada Huffington Post, Sabtu (16/8/2014).

Facebook dikenal sebagai salah satu perusahaan teknologi yang banyak berkontribusi terhadap dunia politik. Peran terbesarnya adalah ikut serta dalam Political Action Committee (PAC) sejak tahun 2011.

Selain itu Facebook juga sempat menyumbangkan dana sebesar US$ 8.500 untuk kampanye pemilihan kembali Jaksa Agung California, Kamala Harris, yang sangat vokal terhadap kesetaraan dalam pernikahan.

Dikepung Bencana, Walikota Bogor Imbau Warga Bersiaga

Posted: 15 Aug 2014 07:06 PM PDT

Walikota Bogor Bima Arya mengimbau warganya untuk siap dan waspada bencana saat hujan turun melanda kota selama seharian penuh. Imbauan ini disampaikan setelah Kota Bogor dikepung bencana banjir, tanah longsor dan pohon tumbang.

"Ini belum masuk musim penghujan, saat turun hujan cukup lama bencana langsung datang. Kami minta warga untuk waspada dan siaga, agar tidak ada korban jiwa," kata Bima saat meninjau lokasi longsor di Kampung Bebek, Kelurahan Kedung Halang, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor, Jawa Barat, Sabtu (16/8/2014) dini hari.

Bima mengatakan, hujan yang turun sejak Jumat 15 Agustus pukul 17.00 WIB telah menimbulkan banyak bencana seperti longsor, tanah ambrol, hingga banjir. Longsor terjadi di sejumlah titik seperti di Ciwaringin, Cimanggu, Paledang dan Kampung Keramat. Sedangkan banjir terjadi di wilayah Sukaresmi.

Bima juga menginstruksikan camat dan lurah untuk mengosongkan rumah-rumah warga yang berada di wilayah rawan longsor seperti di pinggiran tebing. Hal ini untuk meminimalisir jatuhnya korban jiwa.

"Saya dan Wakil Walikota juga minta Dinas Kebersihan untuk membersihkan drainase yang ada, agar tidak terjadi sumbatan aliran air yang menyebabkan erosi tanah. Seperti longsor di Kampung Bebek ini karena adanya tumpukan sampah di sekitar tebing," kata Bima.

Selain meminta warga untuk waspada, dia juga menginstruksikan Dinas Kesehatan dan RSUD Kota Bogor untuk siaga dalam situasi saat ini, agar korban jiwa dapat ditangani dengan baik.

Peristiwa longsor di Kampung Bebek yang menimpa sebuah rumah dihuni oleh 4 kepala keluarga telah menewaskan 2 orang yakni ibu dan anaknya yang masih balita.

Menurut warga, longsor terjadi karena di lokasi tebing banyak sampah yang dibuang sembarang oleh warga yang berada di atas tebing, dampaknya warga yang tinggal di bawah tebing tertimpa longsor.

Selain longsor, pohon tumbang juga terjadi di Jalan Surya Kencana. Saat ini petugas pemadam kebakaran telah mengevakuasi pohon yang menutupi jalan itu.

Begitu juga dengan banjir yang merendam Stasiun Besar Bogor hingga menutupi satu peron, menyebabkan aktivitas transportasi terganggu. (Ant/Sss)

Profil Man City: 'Tetangga Berisik' yang Terus Mengusik

Posted: 15 Aug 2014 07:04 PM PDT

"Terkadang Anda memiliki tetangga yang berisik. Anda tidak bisa melakukan apapun tentang itu. Mereka akan selalu berisik. Anda hanya perlu melanjutkan hidup Anda, menghidupkan televisi dan mengencangkan volumenya."

Begitulah analogi yang dikatakan Manajer Legendaris Manchester United (MU), Sir Alex Ferguson, untuk menggambarkan sepak terjang Manchester City. Sejak dibeli Sheikh Mansour pada 2008, City memang terus mengusik dominasi MU.

The Citizens sukses merebut gelar juara Liga Inggris dari tangan Setan Merah pada 2011/12 dan 2013/14. Selain itu, City juga sukses menjuarai Piala FA (2011), Community Shield (2012) dan Piala Liga (2014).

Kekuatan uang yang tak ada habisnya membuat City sukses mengumpulkan pemain-pemain terbaik Eropa. Melihat starting eleven The Citizens saat ini, tak ada satu pun yang berstatus "pemain kacangan".

Semuanya dibeli City dengan harga selangit. Investasi ini tak sia-sia karena gelar juara terus berdatangan.

http://cdn0-e.production.liputan6.com/medias/722311/big/000_DV1723245.jpg

Dalam kurun waktu 6 tahun, City mampu meraih 5 gelar. Sebaliknya, sebelum dibeli Sheikh Mansour, City miskin prestasi. The Sky Blues hanya sanggup meraih 12 gelar selama 128 tahun.

City sendiri berdiri pada 1880. Pada waktu itu masih bernama St Mark's (West Gorton). Pada tahun 1887 berubah nama menjadi Ardwick A.F.C, dan pada tahun 1894 menjadi Manchester City F.C.

Pada awal berdiri, City bergejolak hingga akhirnya degradasi ke Divisi Tiga. Di era Liga Primer Inggris pertama kali dibentuk tahun 1992, City adalah salah satu pendirinya.

Tapi, prestasi klub tidak kunjung membaik, bahkan City harus terdegradasi kembali ke Divisi Dua hingga 2 kali. Sementara di ajang Piala FA sejak bergulirnya Liga Primer Inggris, prestasi terbaik City hanya sampai pada perempat final.

Pertengahan 2007, City resmi menjadi milik mantan Perdana Menteri Thailand, Thaksin Shinawatra. Tapi kepemilikan Thaksin tidak berlangsung lama.

Pada September 2008 Thaksin menjual kepemilikan klub kepada pengusaha yang juga anggota keluarga kerajaan Abu Dhabi, Sheikh Mansour.

Sheikh Mansour yang ditaksir memiliki kekayaan 4,9 miliar US$ (sekitar Rp 57 triliun) lalu menghabiskan banyak uang untuk membeli pemain-pemain papan atas agar City menjadi klub kompetitif seperti sekarang.

http://cdn1-e.production.liputan6.com/medias/722312/big/000_Nic6327375.jpg

Biodata Manchester City
Nama lengkap: Manchester City Football Club
Julukan: City, The Citizens, The Sky Blues
Didirikan: 1880
Stadion: Etihad, Manchester (Kapasitas: 48.000)
Pemilik: Sheikh Mansour bin Zayed Al Nahyan
Manajer: Manuel Pellegrini

Prestasi
Liga Inggris: 1936–37, 1967–68, 2011–12, 2013–14
Piala FA: 1904, 1934, 1956, 1969, 2011
Piala Liga: 1970, 1976, 2014
Community Shield: 1937, 1968, 1972, 2012
Piala Winners: 1970

Gerakan Berbagi Baju untuk Korban Sinabung

Posted: 15 Aug 2014 07:03 PM PDT

Perjalanan tanpa mengenal siapapun itu hal biasa. Saling mengenal, bercanda dan banyak hal yang perlu kita lakukan jika bertemu dengan orang-orang hebat di sekitar kita.

Sebuah perjalanan panjang dimulai. Menuju tempat yang sudah ditentukan untuk menyerahkan bantuan donasi #100BajuLebaran buat adik-adik korban Sinabung yang sudah dikumpulkan dari para donatur. Sekitar jam 14.00 WIB kami bersama kru Nyfara tiba di posko pertama. Posko tersebut benama UKA (Universitas Karo). Selengkapnya

Penulis:

Dewi Sartika


Disclaimer:


Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan artikel, foto atau video seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya keCitizen6@liputan6.com

Mulai 14 -30 Agustus Citizen6 mengadakan program Menulis Bertopik ke-16: Merdeka ala Anak Gaul berhadiah. Info detail di sini.

HUT Ke-29 SCTV, Duo Sabun Colek Rancang Gaun Spesial

Posted: 15 Aug 2014 07:00 PM PDT

Tidak lama lagi SCTV akan merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke 24 pada Sabtu (24/8/2014). Ratusan artis akan turut memeriahkan hari jadi stasiun nomer satu ini, salah satunya Duo Sabun Colek.

Grup dangdut yang beranggotakan Dina Jazz dan Windy Septia ini juga akan ikut menghibur pemirsa setia SCTV. Meski mereka mengaku masih belum tahu akan hadir pada acara inBox atau Hip Hip Hura, namun mereka akan tetap mempersiapkan segala sesuatunya agar berjalan dengan lancar.

Diakui oleh Windy bahwa mereka tidak memakai kostum buatan desainer Indonesia maupun luar negeri. Melainkan Dina sendiri yang mendesain pakaian yang akan mereka kenakan nanti.

"Iya, Dina yang mendesain bajunya, tetapi Dina nggak bisa ngejahitnya. Paling kami menunggu kabar lagi dari SCTV mau nyanyi di mana, baru desainnya Dina buatkan sesuai dengan tema," kata Dina saat ditemui di kantor redaksi Liputan6.com, Senayan, Jakarta Selatan, Kamis (14/8/2014).

Kalau masalah bahan pakaian, diakui oleh mereka berdua bahwa bahan tersebut telah ia persiapkan. Namun Dina masih belum berani untuk mendesain pakaian untuk orang lain.

"Kayaknya buat kami saja dulu kali yah. Nggak tau kalau nanti memang ada yang suka, mungkin akan Dina coba," ujarnya.

Tidak ada komentar: