Rabu, 03 Juli 2019

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Demokrat: Tudingan Jabatan Kogasma AHY Ilegal Tidak Berdasar

Posted: 03 Jul 2019 11:07 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah kader Partai Demokrat yang tergabung dalam Forum Komunikasi Pendiri dan Deklarator Partai Demokrat (FKPD) sempat menyentil keberadaan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang menjabat sebagai Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma).

Tak hanya itu, FKPD juga meminta Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk mundur dari jabatan ketua umum.

Terkait hal itu, Sekjen DPP PD Hinca Pandjaitan menilai, jabatan Kogasma legal sesuai AD/ART partainya, yang tertuang dalam Surat Keputusan Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat No.92/SK/DPP.PD/II/2018.

"Rapat Pengurus DPP Partai Demokrat pada tanggal 9 Februari 2018 menetapkan terbentuknya lembaga Kogasma ini. Untuk itu, tudingan pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab yang menilai Kogasma ilegal merupakan tudingan yang keliru dan tidak berdasar," ucap Hinca dalam keterangannya, Kamis (4/7/2019).

Hinca menuturkan, pernyataan FKPD yang menilai adanya Kogasma tidak memberi dampak  berarti bagi Demokrat adalah pernyataan yang keliru.

Hinca mengklaim, lembaga pimpinan AHY itu berhasil menjalankan fungsinya untuk menambah kekuatan soliditas kader dan partai untuk mempertahankan kekuatan politik di tengah sistem kompetisi politik yang kurang berpihak.

"Meskipun konsentrasinya terpecah akibat kondisi Ibunda Ani Yudhoyono yang saat itu tengah dirawat intensif akibat Kanker Darah, tetapi berkat kerja keras Komandan Kogasma Pemenangan Pemilu 2019, bersama-sama semua kader di seluruh indonesia, Partai Demokrat tetap mampu mempertahankan kekuatan politiknya di angka 7,7 persen," ungkap Hinca.

"Untuk itu, apresiasi yang tinggi patut disampaikan kepada Komandan Kogasma Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)  dan seluruh kader Partai Demokrat atas jasa, kerja keras dan pengabdiannya untuk berjuang demi kejayaan Partai Demokrat," lanjut dia.

Masalah Internal

Soal apapun yang disampaikan FKPD, masih kata dia, sesungguhnya merupakan masalah internal. Dan tentu tidak berdasar.

"Demi kemaslahatan partai dan soliditas kader Partai Demokrat, kami menempuh penegakan disiplin partai dengan cara-cara internal sebagaimana mekanisme partai yang berlaku untuk menangani dan menyelesaikan persoalan ini agar tidak berkembang menjadi perdebatan yang tidak produktif," pungkasnya.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kala Ma'ruf Amin Merasa Beda Kembali Datang ke Istana Wapres

Posted: 03 Jul 2019 11:04 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Presiden terpilih Ma'ruf Amin merasakan suasana berbeda saat datang ke kantor Wapres, di Jalan Merdeka Utara, Jakarta Pusat. Biasanya, dia hadir sebagai ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) tetapi kini menerima informasi sebagai wapres selanjutnya menggantikan Jusuf Kalla.

"Biasanya saya menghadap sebagai ketua Majelis Ulama, sebagai Rois PBNU, nah sekarang ini saya untuk menerima informasi sebagai wapres berikutnya,"kata Ma'ruf Amin usai bertemu Jusuf Kalla di Kantor Wapres, Jalan Merdeka Utara, Kamis (4/7/2019).

Walaupun nantinya Ma'ruf Amin yang akan menggantikan JK pada periode 2019-2024. JK kata Ma'ruf tetap wakil presiden saat ini.

"Saya bilang wapresnya tetap Pak JK lah. Saya hanya penggantinya," kata Ma'ruf Amin.

Dari pertemuan tersebut, Ma'ruf mendapatkan banyak informasi dan dibekali beberapa berkas. Mulai dari dari hak-hak keprotokolan, keuangan, dan administratif Wakil Presiden dan Istri Wakil Presiden. Kemudian, paparan organisasi dan tata kerja wakil Presiden RI, dan cetak biru pendirian Universitas Islam Internasional Indonesia.

"Saya sudah dapat banyak informasi dari Pak JK, terima kasih karena ini penting sekali supaya tahu gambaran, apa yang menjadi tugas-tugas wapres, kemudian apa yang masih dihadapi oleh bangsa dan negara ini, khususnya yang dikoordinasikan oleh Pak Wapres," lanjut Ma"ruf.

Tidak hanya itu, Ma'ruf Amin juga mendapatkan masukan dari JK. Menurut dia, JK memiliki banyak inisiatif.

"Beberapa inisiatif. Pak JK ini punya inisiatif juga," kata Ma'ruf.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Terbius Magis I La Galigo, Cerita Rakyat Bugis yang Lebih Panjang dari Mahabarata

Posted: 03 Jul 2019 11:01 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - I La Galigo kembali dipentaskan di Jakarta setelah 18 tahun melanglang buana. Bahkan, pementasan perdana kisah petualangan, peperangan, percintaan terlarang, pernikahan, hingga pengkhianatan itu bukanlah terjadi di Indonesia, melainkan Singapura, pada 2004 lalu.

Legenda rakyat Bugis itu merujuk pada kitab Sureq Galigo yang aslinya terdiri dari 300 ribu halaman dalam aksara dan bahasa Bugis kuno. Namun, pementasan teater musikal yang disutradarai oleh Robert Wilson dan penata musik Rahayu Supanggah tersebut, dipadatkan menjadi dua jam pertunjukan.

Liputan6.com berkesempatan menyaksikan gladi resik jelang malam pertama pementasan, Rabu, 3 Juli 2019, di Ciputra Artpreneur Theater, Jakarta. Meski terhitung sebagai latihan, penampilan para seniman yang terlibat tak ubahnya pementasan sebenarnya.

Adegan dimulai dengan permainan cahaya. Tata lampu sangat vital dalam pertunjukan I La Galigo untuk membangun suasana dengan dukungan sejumlah properti sederhana.

Lampu sorot akhirnya berhenti pada satu titik di tepi panggung sebelah kanan. Terdapat bantal dan meja pendek dengan buku tebal terbuka di atasnya.

Masuklah Bissu, lelaki yang berperan sebagai narator dalam kisah I La Galigo dari sudut kanan panggung. Belasan musisi kemudian mengikutinya dari sudut seberang. Mereka kemudian saling menunduk memberi hormat satu sama lain.

Bissu pun duduk, mulutnya mulai komat-kamit mengucap dalam bahasa yang sama sekali awam buat masyarakat kebanyakan. Tapi tak perlu khawatir, dua layar LED besar di kiri kanan pangung, menampilkan maksud omongan sang Bissu yang ternyata berdoa agar pertunjukan berjalan lancar.

Kisah Penciptaan Manusia

Pementasan I La Galigo di Ciputra Artpreneur Theater, Jakarta. (Liputan6.com/Dinny Mutiah)

Suara melengking dari alat musik petik memecah keheningan. Disambut dengan suara instrumen lainnya, satu per satu pemain tampil di panggung dan berjalan ke sudut seberangnya. Tempo dijaga lambat demi mengundang penonton larut dalam suasana.

Ada yang berjalan selayaknya manusia berjalan setiap hari sambil membawa perabotan. Ada pula yang bergerak mirip ular yang merambat di lantai. Lainnya, ada yang meliuk-liukkan tubuh hingga mengingatkan pada sosok ikan.

Adegan yang mengingatkan pada gambar berjalan itu berlangsung sekitar 10 menit. Bissu kembali bersuara, menerangkan awal mula cerita bergulir, yakni tentang Patagoge yang marah karena Dunia Tengah kosong melompong.

Patagoge yang merupakan penguasa Dunia Atas lalu menurunkan putranya, Batara Guru ke Dunia Tengah. Sementara, dari dasar samudra, muncullah Wé Nyiliq Timoq. Mereka dinikahkan dalam pesta yang meriah.

Pernikahan itu menghasilkan kehamilan. Sang Bissu mengabarkan bila pasangan tersebut memiliki kembar emas, seorang lelaki tampan dan perkasa penguasa bumi bernama Saweri Gading, dan seorang perempuan cantik jelita yang ditakdirkan menjadi pendeta di langit, We Tenriabeng.

Namun, kedua saudara sedarah itu ternyata saling mencintai sejak dalam kandungan. Mereka menolak dilahirkan bila tanpa ada pertumpahan darah. Adegan pertempuran itu digambarkan lewat koreografi apik dan musik ritmis yang saling mengisi, selama beberapa menit, hingga kain selubung transparan terbuka dan menjelma menjadi dua anak manusia.

Berkelas Dunia

Pementasan I La Galigo di Ciputra Artpreneur Theater, Jakarta. (Liputan6.com/Dinny Mutiah)

Kisah itu masih secuplik cerita I La Galigo yang sebenarnya mengisahkan enam generasi, ratusan petualangan, peperangan, ritual, kisah cinta dan pernikahan, yang berakhir dengan pengumpulan manusia di Luwuk. Meski dibuat sekitar abad ke-14 lalu, kisah yang dituturkan dalam epik tersebut dinilai masih relevan dengan zaman sekarang.

Saking panjang dan rumitnya Sureq Galigo, kisah itu diyakini sebagai naskah terpanjang di dunia, melebihi kisah Mahabarata. Pada 2011, UNESCO bahkan menyatakan naskah kuno tersebut sebagai UNESCO's Memory of the World. Kisah I La Galigo bahkan sudah mampir di berbagai teater dunia, seperti Lincoln Center Festival di New York dan Les Nuits de Fourviere di Prancis.

Sayang, kini hanya sedikit sekali yang bisa membaca dan memahami cerita yang disampaikan lewat tradisi lisan dari leluhur itu. Co-Produser dan Direktur Artistik I La Galigo, Restu Imansari Kusumaningrum menyebut, pementasan tersebut terakhir kali terjadi pada Oktober 2018 saat pertemuan IMF dan Bank Dunia digelar di Bali.

Sejak itu, semangat untuk kembali mementaskan cerita rakyat itu semakin besar hingga terwujud di Jakarta. "Kami berharap pertunjukan yang telah kami rangkai secara modern ini dapat memperkenalkan naskah kuno asli Indonesia kepada generasi muda, sekaligus mengusik keingintahuan masyarakat untuk lebih mendalami seni budaya Indonesia agar tidak punah," ujarnya.

Jadwal pementasan masih berlangsung hingga 7 Juli 2019 mendatang. Tiket pertunjukan dapat dibeli dengan harga mulai dari Rp475 ribu hingga Rp1,850 ribu secara online maupun offline.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ini Penyebab WhatsApp, Instagram dan Facebook Down Lagi

Posted: 03 Jul 2019 11:01 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - WhatsApp , Instagram , dan Facebook tadi malam dilaporkan sempat tumbang selama beberapa jam. Kondisi ini tidak hanya terjadi di Indonesia, melainkan banyak juga pengguna yang melaporkannya dari negara lain.

Khusus untuk tadi malam, masalah yang dialami pengguna adalah tidak bisa mengirim dan mengunduh foto dan video. Sementara untuk Instagram, pengguna mengeluh tidak bisa mengunggah Stories dan gambar di feed Instagram.

Perlu diketahui, ini bukan menjadi kali pertama dua layanan Facebook tersebut down. Bahkan seperti dikutip dari Engadget, Kamis (4/7/2019), ini menjadi kali ketiga, dua layanan itu mengalami masalah besar sepanjang 2019.

Facebook pun sempat mengungkap mengenai alasan tumbangnya layanan WhatsApp dan Instagram semalam. Raksasa internet itu menyebut masalah ini terjadi karena ada perawatan yang dilakukan perusahaan.

"Selama salah satu perawatan rutin kami, ternyata memancing masalah sehingga membut sejumlah pengguna mengunggah foto atau video," tutur juru bicara Facebook pada CNN Business.

Masalah besar yang dialami WhatsApp dan Instagram ini terakhir kali terjadi pada Maret 2019. Ketika itu, Facebook menyebut masalah terjadi karena ada perubahan konfigurasi server.

Terlepas dari hal itu, tumbangnya layanan WhatsApp dan Instagram tersebut memang terbilang sering di 2019. Terkait hal ini, Facebook belum memberikan komentar apapun.

WhatsApp dan Instagram Tumbang

WhatsApp. Dok: irishtimes.com

Sebelumnya, aplikasi pesan WhatsApp tampaknya tak bisa dipakai dengan normal oleh sebagian penggunanya. Layanan kirim pesan teks masih dapat digunakan secara normal.

Namun, layanan kirim dan unduh foto, video, dan pesan suara tak bisa diakses secara normal.

Pengguna mengaku tidak bisa mengunduh foto, video, dan file-file lain. Ketika foto tak bisa diunduh, WhatsApp memberi notifikasi "download failed" dan konten pun tidak bisa diunduh.

Kejadian ini tidak hanya dikeluhkan oleh pengguna di Indonesia, tetapi juga di seluruh dunia. Media The Independent, Rabu (3/7/2019) malam menuliskan masalah serupa yang dialami oleh WhatsApp.

Menurut laman pendeteksi website down, Down Detector, tumbangnya layanan WhatsApp ini terjadi di wilayah Inggris, Amerika Selatan, dan sejumlah negara termasuk Indonesia.

Jumlah laporan mengenai tumbangnya layanan WhatsApp meningkat beberapa jam terakhir.

Tak hanya WhatsApp, layanan lain milik Facebook, yakni Instagram juga dilaporkan tumbang.

Instagram Juga Tumbang

Ilustrasi Instagram. (via: istimewa)

Situs Down Detector mencatat, selama satu jam terakhir jumlah laporan tumbangnya Instagram meningkat tajam.

Seperti WhatsApp, pengguna Instagram di negara-negara Eropa seperti Inggris, Swedia dan lain-lain terdampak masalah ini.

Demikian juga pengguna yang ada di Amerika Serikat, sebagian Asia (termasuk Indonesia), dan sebagian Afrika terdampak oleh tumbangnya layanan Instagram.

Menurut laporan pengguna, mereka tidak bisa mendapatkan update gambar-gambar terbaru yang diunggah di Instagram.

Selain itu, sebagian pengguna mengaku tak bisa mengunggah Instagram Stories dan gambar di feed Instagram.

(Dam/Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Selain Sedotan Plastik, Puntung Rokok Juga Ancam Lingkungan

Posted: 03 Jul 2019 11:01 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kampanye anti sedotan plastik sedang ramai dilakukan.Tim San Diego State University katakan puntung rokok juga berbahaya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Detik-Detik Penangkapan Tersangka Pembunuhan Bocah 7 Tahun di Bogor

Posted: 03 Jul 2019 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Pemalang - Temuan jenazah bocah perempuan berusia tujuh tahun di Bogor, FAN, sempat membuat geger. Bagaimana tidak, bocah yang sempat dinyatakan hilang sejak Sabtu (29/6/2019) itu ditemukan terbungkus kain sarung di bak mandi dalam keadaan tak bernyawa di sebuah rumah kontrakan.

Dugaan pelaku pembunuhan bocah Bogor mengarah pada H (23) sang penghuni yang berprofesi sebagai tukang bubur. Terduga pelaku kabur dan tak meninggalkan jejak.

Kepolisian lantas menetapkan H masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO). Pencarian pun langsung dilakukan, termasuk oleh kepolisian Pemalang, daerah asal si terduga pembunuh bocah tujuh tahun tersebut.

Titik terang keberadaan terduga pelaku pembunuhan bocah di Bogor akhirnya datang. Rabu (3/7/2019) sekitar pukul 11.00 WIB, warga menginformasikan kepada Polsek Moga bahwa tersangka akan pulang ke rumahnya.

Polisi mendapat informasi kepulangan tersangka ke kampung halamannya di Dukuh Cikalong Desa Gendoang, Kecamatan Moga, Pemalang. Kepolisian langsung bergerak ke lokasi.

"Unit reskrim Polsek Moga dipimpin Kapolsek Moga Iptu Totok Purwanto, SH. langsung ke rumah tersangka," kata Kapolres Pemalang, AKBP Kristanto Yoga Darmawan, dalam keterangannya, Kamis, 4 Juli 2019.

Tak lama kemudian, polisi tiba di rumah terduga pelaku pembunuhan bocah tujuh tahun itu. Tanpa perlawanan, tersangka pembunuhan bocah di bogor ini pun ditangkap.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Alasan Tersangka Membunuh Bocah 7 Tahun

Tersangka pembunuhan bocah tujuh tahun di Bogor ditangkap di Pemalang. (Foto: Liputan6.com/Polres Pemalang/Muhamad Ridlo)

"Ternyata betul tersangka berada di rumahnya, lalu petugas melakukan upaya persuasif sehingga tersangka mau dibawa ke Polsek Moga sekitar pukul 12 siang," ucapnya.

Tersangka H diduga membujuh korban, FAN (7) di kontrakannya. Korban sempat dinyatakan hilang. Lantas, ia ditemukan pada Senin (2/7) dalam kondisi meninggal dunia di kontrakan tersangka.

"Pelaku mengontrak di rumah kakek korban yang beralamat di kampung Cinangka Desa Cipayung Girang Kecamatan Megamendung Kabupaten Bogor," dia menjelaskan.

Setelah menangkap tersangka, kemudian Polsek Moga secara resmi menyerahkan tersangka kepada Satuan Reskrim Polres Pemalang. Kasus ini ditangani oleh Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres pemalang.

Dari hasil pemeriksaan, tersangka mengaku merasa terganggu oleh korban saat ingin beristirahat setelah pulang berjualan. Ia kalap dan menganiaya korban.

"Karena merasa terganggu saat ingin beristirahat, tersangka melakukan pembunuhan terhadap korban di kontrakannya," Kapolres mengungkapkan.

Nyatanya, usai membunuh tersangka dihinggapi takut. Tersangka sempat melarikan diri ke Surabaya selama dua hari, lalu ke Cirebon dan Semarang. Bahkan di Semarang, tersangka jadi korban copet dan kehilangan dompet serta ponselnya.

"Tersangka mengalami kecopetan dan kehilangan dompet dan handphonenya, sehingga memutuskan untuk pulang ke Pemalang," dia menjelaskan.

Usai penangkapan, Polres Pemalang berkoordinasi dengan Polres Bogor. Menjelang tengah malam, tersangka diboyong dari Polres Pemalang ke Bogor.

"Malam tadi sekitar pukul 20.00 Wib Sat Reskrim Polres Bogor hadir di Polres Pemalang, dan tersangka langsung kami serah terimakan kepada Polres Bogor," dia menjelaskan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Viral, Tantangan Lepas Tutup Botol Hanya dengan Tendangan

Posted: 03 Jul 2019 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Akhir-akhir ini, warganet dihebohkan dengan sebuah challenge yang cukup menguji fisik. Tantangan itu bernama 'Bottle Cap Challenge.'

Berbeda dengan tantangan lain terkesan membahayakan, 'Bottle Cap Challenge' cukup berbeda. Permainan ini membutuhkan sedikit latihan karena perlu keahlian serta ketepatan dalam melakukan tendangan.

Mengutip Express pada Kamis (4/7/2019), tujuan utamanya adalah memutar atau melepaskan tutup botol yang berada di ujung botol tanpa mengenai botol itu sendiri. Meski begitu, tutup tersebut sudah dilonggarkan sebelumnya.

The New York Times melaporkan bahwa tren ini dimulai dari Farabi Davletchin, seorang juara Taekwondo asal Kazakhstan. Dalam Instagramnya, selain menunjukkan keahliannya, dia juga menantang beberapa atlet dan aktor laga yaitu Jason Statham, Conor McGregor, Jean Claude Van Damme, dan Jackie Chan.

"Tantangan baru dengan #farakickschallenge! Mengirimkan tantangan ini pada @jasonstatham @thenotoriousmma @jcvd @jackiechan. Menunggu video kalian, teman-teman," tulis Farabi di Instagram pada 25 Juni lalu.

Dipopulerkan John Mayer dan Jason Statham

Tantangan ini mendapatkan jawaban. Bukan hanya dari Conor McGregor dan Jason Statham saja yang melakukannya, tapi juga dari mereka yang tidak berprofesi sebagai atlet atau aktor seperti penyanyi John Mayer.

Mayer sendiri mendapatkan tantangan dari atlet UFC, Max Holloway.

"Kalau Anda tidak bisa menyelesaikan tantangan ini @erlsn.acr (desainer Errolson Hugh, yang juga memberikan tantangan ini tagar 'Bottle Cap Challenge') dan saya meminta Anda harus datang ke Hawaii setelah tur dan menendangnya bersama kami sampai Anda menyelesaikannya," kata Holloway dalam unggahannya.

Tantangan ini dijawab Mayer dengan sebuah tendangan yang mulus. Mayer lalu memberikannya pada Statham yang akhirnya mempopulerkan permainan ini.

Babe Cabita dan Yura Yunita Ikut Meramaikan

Setelah viral, tantangan ini dilakukan oleh banyak orang. Misalnya aktor laga senior Donnie Yen, yang melakukannya dengan mata tertutup.

Tidak hanya itu, komika Indonesia Babe Cabita dan penyany, Yura Yunita juga sukses melakukannya.

"Maaf tam @jasonstatham tapi tantangan ini terlalu mudah bagi aku. Ada tantangan yg lebih susah gak sih kayak buka tutup botol pake doa? Tebak bikin vidio ini berapa kali ulang?," tulis Babe di Instagramnya.

Amankah Tantangan Ini?

Beberapa orang juga membuat versi lucu dari tantangan ini. Misalnya aktor Ryan Reynolds yang malah menendang botol produk minuman beralkoholnya sampai pecah.

Tantangan ini sendiri sebenarnya aman. Meski begitu, Anda tetap harus melakukan peregangan terlebih dulu untuk menghindari cedera, serta menguasai tendangan berputar dengan baik.

Selain itu, ada baiknya mengosongkan botol terlebih dulu, serta berhati-hati agar tidak menendang orang yang merekam sekaligus memegang botol.

Saksikan juga Video Menarik Berikut Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

XL Axiata Gandeng Princeton Bikin Usaha Patungan Data Center

Posted: 03 Jul 2019 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - PT XL Axiata Tbk (EXCL) dan Princeton Digital Group (Indonesia Alpha) Pted Limited (Mitra Ventura Bersama) bikin perusahaan patungan PT Princeton Digital Group Data Centres (PDG Data Centres).

Pendirian usaha patungan itu ditandai dengan penandatanganan perjanjian pendirian usaha patungan pada 1 Juli 2019. Modal dasar pembentukan usaha patungan ini sebesar Rp 10 miliar yang terbagi atas 100 ribu lembar saham bernilai nominal per lembar saham masing-masing Rp 100.000.

XL Axiata dan Mitra Ventura bersama sepakati setelah terpenuhinya seluruh kondisi dan syarat dalam perjanjian tersebut, 70 persen kepemilikan PDG Data Centres akan dimiliki oleh Mitra Ventura bersama.

Mitra Ventura Bersama merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang pengelolaan data center dan sudah memiliki portofolio usaha yang tersebar di regional.

PT Princeton Digital Group Data Centres bergerak dalam bidang aktivitas hosting dan yang berkaitan dengan itu termasuk mengelola data center perseroan.

Dengan pembentukan usaha patungan ini, perseroan juga akan lebih fokus ke bisnis selular dan teknologi serta pengelolaan data center akan ditangani secara lebih profesional.

"XL Axiata akan lebih fokus ke bisnis seluler dan teknologi dan pengelolaan data center akan ditangani secara lebih profesional," ujar Sekretaris Perusahaan PT XL Axiata Tbk, Murni Nurdini dalam keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia (BEI), seperti ditulis Kamis (4/7/2019).

Adapun pendirian PT Princeton Digital Group Data Centres bukan merupaan transaksi material dan afiliasi sebagaimana diatur masing-masing dalam Peraturan Nomor IX.E.1 Keputusan Ketua Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan Nomor KEP-412/BL/2009 tentang transaksi afiliasi dan benturan kepentingan transaksi tertentu dan Peraturan Nomor IX.E.2 Keputusan Ketua Bapepam dan LK Nomor KEP-614/BL/2011 tentang transaksi material dan perubahan kegiatan usaha utama.

XL Axiata Dukung BNBP dalam Penanganan Bencana di Indonesia

Dok: XL Axiata

Sebelumnya, PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menjalin kerjasama dalam rangka penanganan bencana di Indonesia.

Chief Human Capital Officer XL Axiata, Rudy Afandi bersama dengan Kepala BNPB, Letnan Jenderal TNI Doni Monardo baru-baru ini melakukan penandatanganan nota kesepahaman antara kedua pihak di Graha Widya Dirgantara Sesko Angkatan Udara, Lembang, Jawa Barat.

Penandatanganan tersebut merupakan bagian dari acara puncak rangkaian kegiatan dalam peringatan Hari Kesiapsiagaan Bencana 2019 yang digelar oleh BNPB.

"Kami bangga bisa turut ambil bagian dalam program penanganan bencana di Indonesia. Melalui kerjasama ini kami berkomitmen mendukung langkah-langkah penanggulanan bencana bersama BNPB sesuai dengan kemampuan dan bidang yang kami kuasai," kata Chief Human Capital Officer XL Axiata, Rudy Afandi melalui keterangannya, Minggu, 28 April 2019.

Dengan keberadaan jaringan infrastruktur XL Axiata yang semakin meluas hingga ke pelosok-pelosok daerah, ia melanjutkan, akan bermanfaat sebagai sarana komunikasi dan konektivitas data baik bagi tim penanggulangan bencana maupun semua stakeholder terkait, termasuk juga masyarakat luas dalam penanganan bencana.

XL Axiata akan selalu bersiaga dan tanggap bencana untuk mendukung BNPB. Akses jaringan telekomunikasi menjadi salah satu hal yang utama sebagai sarana komunikasi dan koordinasi bagi semua pihak dalam menghadapi suatu bencana.

XL Axiata Bakal Pakai Palapa Ring untuk Hubungkan Jaringan di Indonesia Timur

Seorang teknisi sedang mengecek BTS berteknologi 4G milik XL di Mataram. (Doc: XL Axiata)

XL Axiata meningkatkan anggaran belanja modal (capex) menjadi Rp 7,5 triliun tahun ini. Rencananya, mayoritas dana tersebut akan digunakan untuk membangun jaringan datanya di Indonesia.

Hal ini seiring dengan makin banyaknya permintaan atas layanan data ketimbang layanan lain seperti voice dan SMS.

Salah satu fokus XL Axiata terkait layanan data adalah membangun jaringan di wilayah Indonesia Timur.

Pemegang merek XL dan Axis ini berencana menghubungkan Indonesia Timur, salah satu caranya adalah menggunakan infrastruktur back bone Palapa Ring Timur yang diperkirakan rampung dibangun pertengahan 2019.

Direktur Teknologi XL Axiata, Yessie D Yosetya mengatakan, tahun ini XL memang fokus membangun jaringan di luar Pulau Jawa, salah satunya adalah wilayah Indonesia Timur.

"2019 kami membangun terus, kalau pada 2018 itu disebut sebagai tahun istimewa karena pertama kalinya decline, outlook 2019 kami akan tumbuh sekitar 4 persen. Hal ini didukung dengan pertumbuhan smartphone yang akan naik 73 persen, makanya kami percaya, bisnis masih bisa tumbuh," tutur Yessie dalam acara Media Gathering XL Axiata di Banyuwangi, Jawa Timur, Jumat (5/4/2019) malam.

Diapun mengungkapkan salah satu fokus XL Axiata adalah memperluas jaringan datanya. Selain membangun fiber optik milik sendiri, XL Axiata juga berencana melakukan kerja sama dengan Palapa Ring.

"Kami ingin menghubungkan nusantara dengan akses yang terjangkau. Sebelum 2019 perluasan data di Indonesia Timur itu hampir tidak ada, tetapi sekarang di Nusa Tenggara, ada 31 kabupaten dan kota yang diselimuti jaringan 4G XL. Kami mencoba menjangkau jaringan terluar dengan fiber optik," tutur Yessie.

Andalkan Palapa Ring Timur

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara, menyatakan Palapa Ring akan mulai beroperasi pada akhir 2018 (Foto: Ist)

Dia menambahkan, untuk memperluas wilayah jangkauan data XL Axiata, XL akan menggunakan Palapa Ring Timur. Sebelumnya, XL Axiata telah menggunakan infrastruktur Palapa Ring Barat untuk menghubungkan Kepulauan Anambas dengan jaringan internet.

"(Palapa Ring) Barat sudah digunakan untuk menghubungkan Anambas, sudah ada jaringan data kami di sana dan itu fiber optik Palapa Ring Barat. Pada 2019 ini kami juga ada rencana untuk menghubungkan Waingapu ke Kupang dengan Palapa Ring Timur," ucap Yessie.

Bicara persiapan, XL sendiri berencana untuk memetakan daerah-daerah mana yang memerlukan layanan data dari infrastruktur Palapa Ring.

"Palapa Ring memang dibiayai pemeritah, tetapi akses kami yang terus membangun, makanya strategi XL adalah kami all out memetakan daerah-daerah mana yang perlu untuk menggunakan. Dengan demikian, investasi (mahal) terkait radio dan akses kami pertimbangkan (berdasarkan kebutuhan)," tutur dia.

Yessie mengatakan, sebelumnya XL juga telah memakai Palapa Ring Barat untuk menghubungkan Kepulauan Anambas dengan koneksi internet.

Sebelumnya, XL juga memetakan mana wilayah yang dirasa membutuhkan koneksi dan mana yang tidak. Tujuannya adalah agar perusahaan bisa memaksimalkan anggaran belanja modal.

Metode serupa juga nanti akan berlaku untuk Palapa Ring Tengah dan Timur. "Jadi ya sesuaikan dengan kebutuhan," ujar Yessie.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Seperti Fernando Torres, 5 Pemain Bintang yang Akhiri Karier di Klub Kecil

Posted: 03 Jul 2019 11:00 PM PDT

Jakarta Fernando Torres belum lama ini mengumukan keputusan untuk pensiun dari sepak bola. Setelah sukses baik di level klub maupun timnas, Torres harus menjalani akhir karier di klub kecil.

Fernando Torres mengawali karier di Atletico Madrid, klub yang membesarkan namanya. Di sini, dia mendapatkan julukan El Nino atau si Bocah dari fans. 

Setelah itu, dia melanglang buana ke sepak bola Inggris dan Italia. Dia sempat memesona di Liverpool sebelum melempem bersama Chelsea.

Sejak berkarier di Inggris inilah, Fernando Torres mulai alami penurunan. Sindom bintang mulai menyerangnya saat dia sulit mencetak gol untuk tim yang dibelanya.

Dia sempat pindah ke AC milan tapi sulit berkembang. Dia pun pulang ke rumah bersama Atletico Madrid namun produktivitasnya tidak seperti dulu.

Sebelum pensiun, Fernando Torres terdampar di klub Jepang entah berantah, Sagan Tosu.Selain  Fernando Torres, ada lima pemain bintang lain yang mengakhiri kariernya di klub kecil, seperti yang dikutip dari situs Sportskeeda. Siapa saja mereka?

Eric Djemba-Djemba

Mantan pemain Timnas Kamerun, Eric Djemba-Djemba. (ALEXANDER JOE/AFP)

Eric Djemba-Djemba adalah pemain berpaspor Kamerun yang sempat direkrut Manchester United pada bursa transfer musim panas 2003. Kala itu, Djemba-Djemba yang berposisi sebagai gelandang diproyeksikan Pelatih Man United, Sir Alex Ferguson, untuk menggantikan Roy Keane.

Namun, harapan tak berjalan sesuai dengan kenyataan karena performa Djemba-Djemba justru menurun drastis. Djemba-Djemba pun akhirnya dilepas Man United pada musim dingin 2005.

Selepas itu, Djemba-Djemba mulai keliling dunia untuk melanjutkan karier. Pemain berusia 38 tahun itu kini tercatat sebagai pemain dari klub amatir Swiss, FC Vallorbe-Ballaigues.

Paul Merson

Paul Merson (Dailymail)

Paul Merson adalah nama yang cukup terkenal di Inggris terutama untuk Arsenal.

Merson merupakan didikan asli akademi Arsenal yang pernah menjadi tulang punggung The Gunners. Selain Arsenal, Merson pun pernah membela tim-tim ternama Inggris lainnya yakni Middlesbrough, Aston Villa dan Porsmouth.

Namun, Merson tercatat membela dua klub kecil Wales menjelang akhir kariernya. Klub Wales pertama yang dibela Merson adalah Welshpool yang bermain di kasta ketiga Liga Wales dari 2012-2017.

Usai itu, Merson pindah ke klub Wales lainnya, Caerau Ely FC,yang bermain di kasta kelima Liga Wales sebelum memutuskan pensiun.

Edwin Van Der Sar

Mantan penjaga gawang Manchester United asal Belanda, Edwin van der Sar. (AFP/Franck Fife)

Edwin Van Der Sar adalah penjaga gawang hebat yang meraih kesuksesan saat membela Ajax Amsterdam, Manchester United serta Timnas Belanda. Sang kiper memutuskan pensiun pada 2011 dalam balutan seragam Manchester United.

Namun,Van der Sar mau kembali bermain pada 2016 ketika penjaga gawang klub kasta keempat Liga Belanda, Belanda VV Noordwijk, mengalami cedera.

Noordwijk adalah klub Van der Sar kala kecil. Van der Sar hanya memainkan satu pertandingan saja untuk Noordwijk tetapi ia tampil amat apik. Van der Sar membuat satu penyelamatan penalti sehingga Noordwijk meraih hasil imbang 1-1.

Edgar Davids

Edgar Davids (kiri) saat memperkuat Barcelona. (fcbarcelona)

Edgar Davids adalah salah satu gelandang terbaik yang pernah dimiliki Timnas Belanda. Kelihaian Davids membuat ia pernah membela tim-tim besar seperti Ajax, Milan, Juventus, Barcelona, Inter Milan dan Tottenham Hotspur.

Kendati demikian, Davids harus mengakhiri kariernya yang gemilang di klub kasta kedua Liga Inggris, Barnet. Davids direkrut Barnet pada musim dingin 2012 guna menjalankan peran ganda sebagai pemain dan pelatih di Barnet. Davids berhenti dari peran gandanya di Barnet sekaligus pensiun pada 5 Januari 2014.

Socrates

Mantan kapten timnas Brasil, Socrates, ternyata memiliki gelar akademik Dokter dan Ph.D Filsafat.

Socrates adalah salah satu pemain terhebat yang pernah dimiliki Timnas Brasil. Socrates tercatat pernah membela klub-klub besar Liga Brasil seperti Botafogo, Corinthians, Flamengo dan Santos. Kapten Timnas Brasil di Piala Dunia 1982 itu juga pernah bermain untuk Fiorentina di Liga Italia.

Socrates memutuskan pensiun pada 1 Januari 1990 tetapi ia memutuskan kembali bermain sepakbola pada 2004. Pria berpaspor Brasil itu bermain untuk Garforth Simon Clifford di kasta kesembilan Liga Inggris.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Tips Hasilkan Foto Kece ala Paguyuban Manusia Berkacamata, Patut Dicoba

Posted: 03 Jul 2019 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kacamata menjadi hal yang penting dan tak bisa lepas bagi sebagian orang. Ada yang menggunakannya untuk kesehatan mata, ada pula yang untuk gaya.

Soal kacamata ini, trending topic Twitter Indonesia Rabu (3/7/2019) dihiasi hashtag #PaguyubanManusiaBerkacamata yang telah mencapai lebih dari 4.000 cuitan.

 

Sumber: Twitter @AdjieSanPutro

Tagar itu dibarengi unggahan foto orang-orang berkacamata. Kacamata memang dapat mempercantik gaya saat berfoto, tapi terkadang kacamata pun dapat mengganggu. Misalnya ketika ada pantulan cahaya sehingga menghalangi mata.

Bagi para manusia berkacamata, kamu bisa melakukan beberapa tips berfoto saat berkacamata ini.

 

 

 

1. Posisi Saat Berfoto

liputan6.com

Untuk menghindari pantulan cahaya, cobalah sedikit menundukkan kepala atau meletakan kacamata agak ke bawah. Hal ini akan mengurangi pantulan cahaya yang menghalangi mata. Namun konsekuensinya, mata dapat tertutup oleh bingkai kacamata.

2. Memerhatikan Sumber Cahaya

ilustrasi kacamata/Photo by Apostolos Vamvouras on Unsplash

Cara lainnya yaitu cobalah perhatikan sumber cahaya. Kamu bisa coba membelakangi sumber cahaya atau tidak menghadap sumber cahaya secara langsung. Jika kamu tidak ingin berfoto dengan posisi kepala menunduk, hal ini bisa dicoba.

 

 

3. Melepaskan Lensa Mata

ilustrasi kacamata/Photo by Leonardo Cardozo Galves from Pexels

Bagi pengguna kacamata gaya, melepaskan lensa dapat dicoba saat berfoto. Hal ini akan menghilangkan pantulan cahaya tapi tetap membuat penampilan tetap menarik dengan bingkainya.

 

4. Mengatur Cahaya

Ilustrasi/(Foto: unsplash.com)

Jika kamu berfoto menggunakan flash cobalah untuk mengunakan diffuser atau mengarahkannya ke langit-langit. Hal ini agar pantulan cahaya tidak menghantam kacamata.

 

5. Memanfaatkan bayangan

Sumber: mcpactions.com

Tips lainnya yang dapat dilakukan yaitu menghalangi kacamata dengan bayangan. Kamu bisa menggunakan topi atau apapun untuk menghalangi cahaya yang memantul ke kacamata.

 

Penulis: 

Santi Muhrianti

Universitas Padjadjaran

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kumpulan Kata Bijak Penuh Makna, Bikin Hidup Selalu Optimis

Posted: 03 Jul 2019 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Ketika menjalani proses kehidupan, ada masanya di mana manusia mengalami ritme yang tidak stabil alias pasang surut. Ya, tak selamanya selalu merasa bahagia, penuh syukur, dan positif. Ada kalanya kerap merasakan keterpurukan, galau, dan menjadi malas-malasan. Apalagi ketika masalah berat menghampiri.

Nah, ketika dalam kondisi seperti ini, sepotong kata bijak kerap dijadikan obat untuk mengobati kesedihan hati. Perlu dipercaya atau tidak, kalau kata-kata itu merupakan salah satu sihir yang bisa memberikan pengaruh positif juga bisa menjadi kata-kata yang menyakitkan perasaan.

Tetapi, terlepas dari ritme hidup yang pelik ini, sebagain besar orang suka membaca kata-kata positif daripada kata-kata yang hanya memojokkan seorang individu. Contoh dari kata-kata positif ini adalah kata bijak.

Kini sudah banyak bertebaran kumpulan kata-kata bijak, apalagi di media sosial media. Kebanyakan kata-kata bijak yang ada ini tentang kehidupan sehari-hari karena dianggap seperti yang dialami.

Nah, untuk menambah motivasi, rasanya penting bila kamu belajar memahami kehidupan melalui kumpulan kata-kata bijak tentang kehidupan sehari-hari. Dengan kata-kata tersebut, bisikan-bisikan negatif akan enggan mampir ke kehidupanmu. Untuk itu, berikut Liputan6.com sajikan kumpulan kata bijak penuh makna tentang kehidupan sehari-hari yang diharapkan bisa membuat kamu selalu bersemangat, seperti yang dihimpun dari berbagai sumber, Kamis (4/7/2019).

Kumpulan Kata Bijak tentang Kehidupan

Kata-kata bijak tentang kehidupan / Sumber: iStockphoto

1. Belajar tenang, karena saya pernah menyesal terburu-buru. Belajar berhenti marah, karena saya sering melihat penyesalan karena marah. Belajar ikhlas, karena saya tahu Allah Maha Adil. Belajar memulai lagi, karena hidup terus berjalan.

2. Kurang cerdas dapat diperbaiki dengan belajar. Kurang cakap dapat dihilangkan dengan pengalaman. Namun tidak jujur itu sulit diperbaiki.

3. Kesuksesan itu seperti menjalankan roda. Terasa berat pada awal mendorong roda, hanya saja menjadi ringan setelah roda tersebut berjalan.

4. Mulailah untuk melangkah, karena memulai melangkah itu bukan hal yang mudah. Langkah pertama tersebut sama artinya dengan sudah melangkah sampai setengah perjalanan dari target Anda.

5. Berusahalah untuk dapat berpikir positif, agar hal – hal yang tertarik di sekitarmu adalah hal yang positif juga.

6. Menjadi orang yang tangguh dan sukses tidak dapat diwujudkan dalam sehari semalam, seperti dongeng membangun Candi Prambanan. Ketangguhan dan kesuksesan datang dari banyak proses yang terkadang menyakitkan, tetapi terus menempa kita menjadi tangguh dan dipersiapkan untuk menjadi orang yang sukses.

7. Semua emosi atau perasaan selalu berawal dari pikiran. Bahkan yang memutuskan untuk dapat menjadi orang paling bahagia saat ini dan seterusnya adalah Anda sendiri dana pa yang ada dalam pikiran Anda.

8. Cukup sedikit hal saja yang akan membuatmu lebih bahagia. Semua ada dalam dirimu sendiri, dalam cara berpikirmu.

9. Suka tidak suka, luka lah yang mendewasakan kita. Ketika kamu lelah dan kecewa, maka saat itu kamu sedang belajar tentang kesungguhan.

10. Mengeluh hanya akan membuat hidup kita semakin tertekan. Sedangkan bersyukur akan senantiasa membawa kita pada jalan kemudahan.

Kumpulan Kata Bijak untuk Menggapai Kesuksesan

Kumpulan Kata Bijak untuk Menggapai Kesuksesan / Sumber: iStockphoto

1. Proses Menuju Sukses

"Kesuksesan adalah hasil dari kesempurnaan, kerja keras, belajar dari pengalaman, loyalitas, dan kegigihan." – Colin Powell

Pada kumpulan kata bijak di atas, dimaknakan bahwa hal instan dalam kesuksesan tidaklah berlaku. Untuk mencapai apa yang diinginkan, kamu perlu mengerahkan daya dan upaya yang kamu miliki.

Nikmatilah sebuah proses panjangnya. Melalui proses tersebut, kamu akan mendapatkan pelajaran yang berharga. Jadi, jangan pernah menyerah. Lakukan semua usaha terbaik yang kamu bisa.

2. Sikap dan Kemampuan Sama Pentingnya

"Untuk sukses, sikap sama pentingnya dengan kemampuan." – Walter Scott

Melalui kumpulan kata bijak di atas, dijelaskan bahwa tak jarang beberapa orang terlalu percaya diri pada kemampuannya dan merasa dirinya adalah yang terhebat. Namun hal ini bisa menjadi boomerang jika tidak diimbangi dengan sikap yang baik.

Tanpa sikap yang baik, sehebat apapun kemampuan yang dimilikinya maka tidaklah ada artinya. Untuk itu, jika kamu ingin sukses, usahakan untuk menyeimbangkan kedua hal ini.

3. Usaha Lebih Penting daripada Hasil

"Sukses adalah sebuah perjalanan, bukan sebuah tujuan. Usaha sering lebih penting daripada hasilnya." – Arthur Ashe

Melalui kumpulan kata bijak tersebut, kamu semakin percaya kalau proses adalah bagian dari usaha yang lebih penting dibandingkan hasil. Ya, sukses bukan berarti kamu bisa mencapai apa yang menjadi tujuanmu. Melainkan bagaimana kamu melewati proses panjangnya. Jadi, sesulit apapun prosenya, nikmati.

4. Pentingnya Sebuah Persiapan

"Sebelum apapun, persiapan adalah kunci menuju kesuksesan." – Alexander Graham Bell

Melalui kumpulan kata bijak di atas ini, dikatakan bahwa kunci untuk bisa mencapai apa yang menjadi tujuanmu hanya ada satu, yaitu persiapan. Tanpa adanya persiapan, kamu tak akan pernah bisa sampai ke tujuan.

Seperti lomba lari, di saat yang lain sudah bersiap-siap di belakang garis start, kamu malah duduk manis menontonnya. Saat yang lain berhasil sampai ke garis finish, kamu pun tak akan pernah bisa merasakannya.

5. Rahasia Sukses

"Rahasia dari kesuksesan kita adalah bahwa kita tidak pernah menyerah". Ilma Mankiller

Sesakit dan sekeras apapun usaha yang kamu lakukan untuk menjemput kesuksesan, jalani saja dan jangan pernah berpikiran untuk mengakhirinya. Ya, dari kata bijak tersebut mengatakan, kalau kamu menyerah, kamu tak akan pernah bisa maju dan menikmati kesuksesan.

Perlu diingat bahwa kalau kesempatan tak datang dua kali. Bisa saja dari kesempatan yang kamu sia-siakan tersebut, ternyata menjadi satu-satunya kesempatan yang kamu miliki.

Kumpulan Kata Bijak Penuh Semangat

Kumpulan Kata Bijak Penuh Semangat (sumber: Pixabay)

1. Merubah dunia merupakan cita–cita yang besar dan sangat sulit untuk mewujudkannya. Hal yang paling mudah untuk dilakukan yaitu merubah diri untuk menyesuaikan dengan lingkungan yang ada di sekitar.

2. Pikiran akan sangat menentukan kesuksesan dari diri kita masing-masing. Jadi berpikirlah untuk menjaid orang yang sukses dan selalu melakukan tindakan dari banyak orang-orang yang telah sukses.

3. Tidak ada kata mustahil dalam hidup ini, jika Anda mau berusaha dengan sekuat tenaga.

4. Tekunilah satu bidang yang menjadi bidangmu. Tidak akan ada orang yang pandai melakukan semua hal. Justru dengan menekuni banyak hal, maka hal itu membuat Anda menjadi tidak ahli dalam satu bidang pun.

5. Perubahan diri adalah awal mula dari kesuksesan. Maka dari itu, bertindaklah dan berjuanglah daripada hanya sekadar duduk dan diam.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Detik-Detik Tornado Terjang China, 6 Tewas

Posted: 03 Jul 2019 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Bencana tornado terjadi di kota Kaiyuan, Provinsi Liaoing, China. Tornado menghancurkan gedung dan menewaskan 6 warga.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Aksi Joao Felix, Rekrutan Anyar Atletico Madrid

Posted: 03 Jul 2019 11:00 PM PDT

Gelandang Benfica, Joao Felix berselebrasi usai mencetak gol ke gawang CS Maritimo selama pertandingan Liga Portugal di stadion Luz di Lisbon pada 22 April 2019. Atletico menjadikan Joao Felix rekrutan termahal kelima sepanjang sejarah sepakbola. (AFP Photo/Patricia De Melo Moreira)

Gelandang Benfica, Joao Felix berselebrasi usai mencetak gol ke gawang CS Maritimo selama pertandingan Liga Portugal di stadion Luz di Lisbon pada 22 April 2019. Atletico menjadikan Joao Felix rekrutan termahal kelima sepanjang sejarah sepakbola. (AFP Photo/Patricia De Melo Moreira)

Gelandang Portugal Joao Felix (kanan) berusaha menendang bola dari kawalan bek Swiss, Ricardo Rodriguez saat pertandingan semifinal Liga Bangsa-Bangsa UEFA di stadion Dragao di Porto pada 5 Juni 2019. (AFP Photo/Miguel Riopa)

Gelandang Portugal Joao Felix (kanan) berusaha menendang bola dari kawalan bek Swiss, Ricardo Rodriguez saat pertandingan semifinal Liga Bangsa-Bangsa UEFA di stadion Dragao di Porto pada 5 Juni 2019. (AFP Photo/Miguel Riopa)

Gelandang Benfica, Joao Felix menggiring bola dari kejaran gelandang CS Maritimo, Josip Vukovic selama pertandingan Liga Portugal di stadion Luz pada 22 April 2019. Joax Felix memulai karier di Os Pestinhas pada 2007, sebelum pindah ke Porto dua bulan kemudian. (AFP Photo/Patricia De Melo Moreira)

Gelandang Benfica, Joao Felix menggiring bola dari kejaran gelandang CS Maritimo, Josip Vukovic selama pertandingan Liga Portugal di stadion Luz pada 22 April 2019. Joax Felix memulai karier di Os Pestinhas pada 2007, sebelum pindah ke Porto dua bulan kemudian. (AFP Photo/Patricia De Melo Moreira)

Gelandang Benfica, Joao Felix berebut bola dengan bek Rio Ave FC, Fabio Coentrao selama pertandingan Liga Portugal di di stadion Dos Arcos di Vila do Conde pada 12 Mei 2019. (AFP Photo/Miguel Riopa)

Gelandang Benfica, Joao Felix berebut bola dengan bek Rio Ave FC, Fabio Coentrao selama pertandingan Liga Portugal di di stadion Dos Arcos di Vila do Conde pada 12 Mei 2019. (AFP Photo/Miguel Riopa)

Gelandang Portugal, Joao Felix berebut bola udara dengan Bek Swiss, Fabian Schar selama pertandingan semifinal Liga Bangsa-Bangsa UEFA di stadion Dragao di Porto pada 5 Juni 2019. (AFP Photo/Miguel Riopa)

Gelandang Portugal, Joao Felix berebut bola udara dengan Bek Swiss, Fabian Schar selama pertandingan semifinal Liga Bangsa-Bangsa UEFA di stadion Dragao di Porto pada 5 Juni 2019. (AFP Photo/Miguel Riopa)

Gelandang Benfica Joao Felix berusaha melewati dua pemain Portimonense selama pertandingan Liga Portugal di stadion Luz, Lisbon pada 4 Mei 2019. Menurut Presiden Benfica Luis Felipe Viera, Joao Felix salah satu talenta terbaik Portugal setelah Cristiano Ronaldo. (AFP Photo/Patricia De Melo Moreira)

Gelandang Benfica Joao Felix berusaha melewati dua pemain Portimonense selama pertandingan Liga Portugal di stadion Luz, Lisbon pada 4 Mei 2019. Menurut Presiden Benfica Luis Felipe Viera, Joao Felix salah satu talenta terbaik Portugal setelah Cristiano Ronaldo. (AFP Photo/Patricia De Melo Moreira)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mengaku Risih, Mengapa Rey Utami Tak Potong Wawancara Galih Ginanjar?

Posted: 03 Jul 2019 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Konten vlog Rey Utami dan Pablo Benua yang menampilan wawancara dengan Galih Ginanjar berbuntut perkara hukum. Fairuz A Rafiq yang tersinggung melaporkan Galih Ginanjar, Pablo Benua, dan Rey Utami ke polisi. 

Pablo Benua dan Rey Utami yang merasa tak bersalah balik melaporkan Fairuz ke polisi dengan menggandeng Farhat Abbas sebagai kuasa hukum mereka.

Dalam video yang sudah sudah dihapus tersebut, tampak Rey Utami dan Galih Ginanjar berbicara tentang mantan pria tersebut. Ketika perbincangan mengarah ke bagian yang sangat pribadi, Rey mengatakan ia sedikit risih dengan pengakuan Galih Ginanjar.

"Kalau sebagai wanita ya risih, tapi di situ aku kan sebagai presenter jadi aku harus menanyakan jawaban-jawaban Galih itu," tutur Rey Utami saat ditemui di Jakarta, baru-baru ini.

Bagian dari Konten

Rey Utami - Pablo Benua (Nurwahyunan/Fimela.com)

Kendati risih, Rey Utami tak memotong pembicaraan Galih karena merasa itu bagian dari konten.

"Ya itu kan konten ya, di konten itu semua orang yang mau nyampah ya silakan. Kan kita dari awal sudah bilang kalau yang tidak ingin disampaikan, tidak usah disampaikan. Kalo tidak ingin dijawab ya tidak apa-apa'," tuturnya.

 

Tak Perlu Dibesar-besarkan

Farhat Abbas. (Adrian Putra/Bintang.com)

Menurut Farhat Abbas sebagai kuasa hukum Rey dan Pablo, obrolan dalam wawancara itu adalah masalah rumah tangga Galih.

"Ini kan masalah rumah tangga, saran saya tidak usah di besar-besarkan. Karena itu semakin dibesarkan semakin menjadi aib, tinggal diklarifikasi saja. Dan buat Fairuz, ini kan seperti asusila kan. Harusnya dirahasiakan bukan dibesar-besarkan," papar Farhat.

 

(Dhimas Nugraha/ Kapanlagi.com)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Potret Vanessa Angel Berhijab Saat Menggelar Syukuran Pasca Bebas

Posted: 03 Jul 2019 10:50 PM PDT

Vanessa Angel terlihat sangat khusyuk mengikuti setiap urutan acara syukuran yang digelar kemarin. Dengan memakai busana putih berhijab abu-abu, seleb berusia 27 tahun itu terlihat tenang. (KapanLagi.com/Bayu Herdianto)

Vanessa Angel terlihat sangat khusyuk mengikuti setiap urutan acara syukuran yang digelar kemarin. Dengan memakai busana putih berhijab abu-abu, seleb berusia 27 tahun itu terlihat tenang. (KapanLagi.com/Bayu Herdianto)

Senyum Vanessa Angel juga terlihat di beberapa momen acara syukuran. Vanessa terlihat begitu menikmati berada di tengah-tengah anak yatim. (KapanLagi.com/Bayu Herdianto)

Senyum Vanessa Angel juga terlihat di beberapa momen acara syukuran. Vanessa terlihat begitu menikmati berada di tengah-tengah anak yatim. (KapanLagi.com/Bayu Herdianto)

Acara syukuran ini merupakan inisiatif dari Vanessa Angel dan pengacaranya, Milano Lubis. Pada acara tersebut, Vanessa terlihat begitu tenang mengikuti acara syukuran hingga selesai. Vanessa berharap bisa menjadi pribadi yang baik lagi ke depannya. (KapanLagi.com/Bayu Herdianto)

Acara syukuran ini merupakan inisiatif dari Vanessa Angel dan pengacaranya, Milano Lubis. Pada acara tersebut, Vanessa terlihat begitu tenang mengikuti acara syukuran hingga selesai. Vanessa berharap bisa menjadi pribadi yang baik lagi ke depannya. (KapanLagi.com/Bayu Herdianto)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Aliran Masuk Dana Asing Jadi Tenaga Buat Rupiah

Posted: 03 Jul 2019 10:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Nilai tukar rupiah bergerak menguat pada perdagangan Kamis ini. Dana asing yang masuk ke pasar modal Asia dapat menjadi sentimen positif bagi rupiah.

Mengutip Bloomberg, Kamis (4/7/2019), rupiah dibuka di angka 14.115 per dolar AS, menguat tipis jika dibandingkan dengan penutupan perdagangan sebelumnya yang ada di angka 14.120 per dolar AS.

Sejak pagi hingga siang hari ini, rupiah bergerak di kisaran 14.104 per dolar AS hingga 14.129 per dolar AS. Jika Jika dihitung dari awal tahun, rupiah masih mampu menguat 1,81 persen.

Sedangkan berdasarkan Kurs Referensi Jakarta Interbank Spt Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia (BI), rupiah dipatok di angka 14.106 per dolar AS, menguat jika dibandingkan dengan patokan sehari sebelumnya yang ada di angka 14.160 per dolar AS.

"Hari ini minim sentimen. Pasar cenderung flat," kata analis Bank Mandiri Rully Arya dikutip dari Antara.

Sementara itu, ekonom Samuel Aset Manajemen Lana Soelistianingsih mengatakan, dana asing yang masuk ke pasar modal Asia dapat menjadi sentimen positif bagi rupiah.

Dana asing yang masuk ke pasar modal Asia terus mengalir dari awal tahun dengan nilai total mencapai USD 251,83 miliar. Untuk di pasar saham diperkirakan mencapai USD 100,83 miliar dan sebesar USD 15 miliar ke pasar obligasi.

Sementara untuk Indonesia termasuk yang mendapat aliran dana masuk yang cukup besar.

Data Bloomberg mencatat masuknya dana asing ke pasar saham mencapai USD 4,9 miliar dan ke pasar obligasi sebesar USD 6,6 miliar.

"Sentimen positif investor meningkat seiring dengan ketidakpastian menurun terkait isu perang tarif dan suku bunga the Fed, yang bisa membuat sentimen masuknya dana tersebut masih berlanjut hingga akhir tahun ini," kata Lana.

Lana memprediksi pada hari ini rupiah akan mengalami koreksi seiring mata uang kuat Asia yaitu yen dan dolar Hong Kong yang dibuka melemah terhadap dolar AS pagi ini.

"Ini bisa menjadi sentimen pelemahan rupiah hari ini. Kemungkinan rupiah bergerak antara 14.120 per dolar AS sampai 14.140 per dolar AS," kata Lana.

BI Prediksi Nilai Tukar Rupiah 13.900 - 14.000 per Dolar AS di 2020

Teller menunjukkan mata uang dolar di Bank Mandiri, Jakarta, Kamis (10/1). Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) terus menguat di perdagangan pasar spot hari ini. Rupiah berada di zona hijau. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Sebelumnya, Gubernur Bank Indonesia (BI), Perry Warjiyo menyampaikan asumsi ekonomi makro tahun 2020 untuk nilai tukar Rupiah adalah pada level 13.900-14.300 dan inflasi 3 persen plus minus 1.

Perry menilai,sejauh ini Rupiah masih menunjukan kondisi yang positif. Tercatat hingga hari ini nilai tukar berada pada posisi 14.250 terhadap dolar Amerika Serikat (USD).

"Hingga tanggal 10 Juni 2019 nilai tukar Rupiah 14.250 per USD atau menguat 0,91 persen bila dibandingkan dengan level akhir tahun 2018 yaitu Rp 14.380, nilai tukar rupiah pada tahun 2019 mencapai Rp 14.187 atau menguat 0,41 persen dibandingkan rerata tahun 2018 Rp 14.246," kata dia pada Selasa 11 Juni 2019. 

Selain itu, BI memperkirakan bahwa Neraca Pembayaran Indonesia akan mencatat surplus sejalan dengan prospek aliran masuk modal asing yang terus berlanjut.

Sementara itu, defisit transaksi berjalan atau Current Account Defisit (CAD) 2019 juga diperkirakan lebih rendah dari tahun 2018 yaitu dalam kisaran 2,5 sampai 3 persen terhadap PDB.

"Sejalan dengan perkiraan neraca pembayaran tersebut, kami memperkirakan rata-rata nilai tukar pada tahun 2019 akan berada pada kisaran Rp 14.000 - Rp 14.400 terhadap dolar Amerika Serikat," ujarnya.

"Pada tahun 2020 kami memperkirakan bahwa prospek penguatan Neraca Pembayaran Indonesia akan berlanjut ditopang oleh peningkatan aliran masuk modal asing dan penurunan defisit transaksi berjalan," dia menambahkan.

Aliran masuk modal asing (inflow) diperkirakan meningkat dipengaruhi oleh prospek ekonomi yang membaik dan juga koordinasi yang kuat kebijakan antara pemerintah Indonesia dan berbagai otoritas terkait, untuk 2019 defisit transaksi berjalan kita akan tetap terkendali.

"Dengan berbagai perkembangan tersebut kami memperkirakan bahwa rata-rata nilai tukar Rupiah pada tahun 2020 akan berada pada kisaran Rp 13.900 sampai dengan Rp14.300 dolar Amerika Serikat," tutupnya.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pria Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Depan Kantor Pajak Jakpus

Posted: 03 Jul 2019 10:42 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Seorang pria ditemukan tewas di dalam mobil yang terparkir di depan Kantor Pelayanan Pajak (KKP) Pratama, Jalan Kramat Raya, Kenari, Senen, Jakarta Pusat, pagi tadi.

Korban diketahui bernama Muhammad Badru Jaman (47). Korban pertama kali ditemukan warga sekitar pukul 06.24 WIB.

"Saksi curiga sebuah mobil nopol B 1575 URM sudah siang masih parkir di jalanan tersebut," kata Kapolsek Senen Kompol M Syafi'i ketika dikonfirmasi Liputan6.com, Kamis (4/7/2019).

Kedua saksi kemudian mengintip ke dalam mobil dari jendela. Terlihat korban dalam posisi tidur di belakang kemudi mobil.

"Para saksi mencoba membangunkan dengan mengetuk kaca pintu mobil, namun korban tidak meresponnya. Karena curiga kemudian menghubungi pihak kepolisian," ucapnya.

Saat dicek, korban sudah dalam kondisi meninggal dunia. Jenazah korban kemudian dibawa ke Rumah sakit cipto Mangunkusumo (RSCM) untuk divisum.

"Sementara ini tidak ditemukan ada bekas luka atau aniaya di tubuh korban," ujar Syafi'i.

Kepolisian kini tengah memeriksa keluarga korban. "Sedang kita periksa keluarga korban, apakah ada riwayat penyakit sebelumnya," ucapnya.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dukcapil Jakarta: Pendatang Baru Mayoritas untuk Kerja dan Kuliah

Posted: 03 Jul 2019 10:41 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) DKI Jakarta Dhany Sukma menyebut, pendatang baru di Jakarta usai Lebaran 2019 mayoritas bekerja dan untuk melanjutkan pendidikan.

Dhany menyebut untuk pencari pekerjaan mayoritas di perusahaan konveksi ataupun sebagai pengemudi ojek online.

"Ada yang ojek online, kuliahan juga banyak, terutama di daerah Grogol sama Petamburan itu banyak yang kuliah karena itu dekat kampus kan. Ada Trisakti, Untar, Unkrida, Binus, kan banyak itu," kata Dhany saat dihubungi, Kamis (4/7/2019).

Dia mengatakan, pendatang baru itu berasal dari Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, hingga Lampung. Hingga saat ini dalam pendataan, 37.443 pendatang baru tiba di Ibu Kota.

"Iya, kalau dibandingkan tahun lalu memang turun, makanya kalau yang kemarin kita bilang 70.000 itu kan asumsinya itu dari arus mudik balik tuh, diperkirakan sebanyak 70 ribuan," ucap Dhany.

Dhany menyebut dalam proses pendataan tersebut dilakukan melalui RT dan RW setempat. Jakarta Timur, kata dia menjadi lokasi tujuan paling banyak dari pendatang baru.

"Karena pertama penduduknya paling banyak timur, wilayah luasnya juga besar Jakarta Timur, kemudian dia ada spot-spot industrinya juga kan kemudian ada pasar-pasar induk, ada Pasar Induk Cipinang, Kramat Jati," jelas Dhany.

Diskriminasi

Wali Kota Jakarta Pusat Bayu Meghantara didampingi petinggi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Pusat saat meninjau pendataan warga pendatang baru dalam Bina Kependudukan di Rusun Petamburan, Jakarta, Rabu (26/6/2019). (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memastikan operasi yustisi sudah dihentikan sepenuhnya. Para pendatang baru hanya perlu melaporkan diri bila datang ke DKI Jakarta.

Untuk mencegah masalah menjamurnya Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) saat musim Lebaran, Anies menyatakan hal itu dapat diatasi dengan penertiban. Pihaknya dari dinas sosial juga akan siap membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan.

Jadi bedanya kita tidak melakukan operasi penangkapan-penangkapan karena memang tidak perlu ada yang ditangkap, semuanya warga negara Indonesia yang berhak untuk bergerak ke mana saja selama mereka berada di wilayah Indonesia," ujar Anies di Puskesmas Kecamatan Kalideres, Jakarta, Senin 3 Juni 2019.

Anies menegaskan, para pendatang baru tidak boleh sampai mengalami diskriminasi karena ingin mencari lapangan pekerjaan di DKI Jakarta. Sebab, sebagai warga Indonesia, siapapun berhak untuk singgah di mana saja selama itu adalah wilayah dari Indonesia.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Potret Farida Nurhan dan Putrinya yang Bak Kakak Adik, YouTuber yang Dulunya ART

Posted: 03 Jul 2019 10:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Buat kamu yang suka nonton vlog kuliner pastinya sudah tidak asing dengan nama Farida Nurhan. Nama Farida Nurhan mulai viral sejak video review snack artis di akun YouTube-nya.

Selain aktif sebagai vlogger dan food blogger, Farida juga bekerja di bidang properti. Farida Nurhan juga sering kali berkolaborasi dengan para artis untuk vlog kulinernya.

Sukses menjadi YouTuber, siapa sangka Farida Nurhan dulunya adalah seorang ART. Pada tahun 2001, menjadi masa terberat bagi ibu satu anak ini. Farida diketahui pernah mengadu nasib sebagai ART di Singapura dan Hongkong. Perjalanan Farida Nurhan sebagai TKI berakhir pada 2007, karena kerinduannya terhadap sang anak.

Sejak Farida sukses dengan usaha properti dan menjadi Youtuber, ia jadi lebih sering menghabiskan waktu bersama sang anak. Farida dan anaknya Permesta Dhyaz Ris Putri Wibowo juga terlihat sering berkolaborasi.

Tak seperti ibu dan anak, banyak netizen yang mengira Farida dan Dhyaz adalah kakak adik. Berikut potret Farida Nurhan dan putrinya bak kakak adik yang Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Kamis (4/7/2019).

2. Selalu tampil kompak, modis dan fashionable. Selain sebagai ibu, Dhyaz menganggap Farida adalah sosok sahabat terbaiknya.

3. Kalau foto bareng begini, sudah seperti kakak dan adik belum?

4. Sempat terpisah selama 6 tahun karena bekerja di luar negeri, kini Farida banyak meluangkan waktu untuk Dhyaz.

View this post on Instagram

❤️☺️ @farida.nurhan

A post shared by Permesta Dhyaz Ris Putri W🐝 (@permestadhyaz) on

5. Keduanya sering pamer kedekatan layaknya kakak adik di media sosial.

6. Sampai sekarang masih banyak netizen yang belum percaya Farida dan Dhyaz adalah ibu dan anak.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Film Korea Fenomenal Parasite Bakal Dibikin Versi Hollywood?

Posted: 03 Jul 2019 10:40 PM PDT

Liputan6.com, Seoul - Parasite, film Korea yang mencatat kesuksesan luar biasa secara internasional, kabarnya akan dibuat dalam versi Hollywood. Kabar ini pertama diungkap oleh IndieWire, Selasa (2/7/2019).

Perwakilan CJ Entertainment sebagai investor dan distributor Parasite, mengakui bahwa film garapan sutradara Bong Joon Ho memang menarik perhatian publik internasional

"Sebagai pemenang Palme d'Or, dan juga film terbaru dari Bong Joon Ho, benar bahwa ada ketertarikan dari luar negeri. Namun, belum ada rencana kongkrit atau pembicaraan untuk pembuatan ulang film ini," tutur sumber dari CJ Entertainment, seperti dilansir dari Soompi.

Sumber ini menambahkan bahwa meski diskusi tentang film Parasite terus berlangsung, tapi belum ada yang memberikan hasil pasti.

Box Office

Poster Parasite (via IMDb)

Seperti diberitakan sebelumnya, film yang meraih Palme d'Or atau Palem Emas di Festival Film Cannes 2019 ini terbilang sukses secara finansial.

Soompi melaporkan bahwa di Korea Selatan, Parasite meraih 8 juta penonton hanya dalam waktu 17 hari. Kini, jumlah penontonnya menuju angka 10 juta. Di Prancis, film ini mengalahkan dua blockbuster Hollywood, Men in Black: International dan X-Men: Dark Phoenix, begitu diwartakan Korea Herald.

Dipuji Kritikus

Cuplikan film Parasite (CJ E&M via IMDb)

Tak hanya itu, Parasite juga mendapat pujian dari para kritikus. Film dengan judul asli Gisaengchung ini meraih skor 100 persen dari agregat 63 review kritikus film di Rotten Tomatoes.

Emma Jones dari BBC menilai film ini memiliki kritik sosial yang kuat. Bilge Ebiri dari Vulture juga menyebut film ini membuat penonton begitu terlibat secara emosional dengan apa yang terjadi di layar.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Embun Es Menyelimuti Gunung Semeru

Posted: 03 Jul 2019 10:33 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Fenomena embun es menyelimuti di wilayah Gung Semeru, suhu di wilayah ini mencapai 3 derajat celcius. Embun es perlahan menhilang mulai pukul 08.00 pagi. Otoritas pertanian setempat memastikan fenomena embun es tidak merusak tanaman milik warga.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kementan Manfaatkan e-Cert untuk Ekspor Perdana Edamame ke Belanda

Posted: 03 Jul 2019 10:32 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman yang diwakili Kepala Badan Karantina Pertanian (Barantan), Ali Jamil bersama Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo melepas ekspor perdana Edamame ke Belanda melalui penggunaan sertifikat elektronik (e-Cert), di Pelabuhan Tanjung Mas, Semarang, Rabu (3/7).

Hadir pula Inspektur Jenderal Kementan, Justan Riduan Siahaan, Direktur Kepabeanan, Fadjar Dhonny, Sekretaris BKIPM, Septiama dan para pelaku usaha.

Ali Jamil menjelaskan Edamame yang diekspor perdana ini diproduksi oleh petani di Wonosobo, Temanggung dan Magelang. Volumenya sebanyak 40 ton dari total permintaan 480 ton dengan nilai ekonomi Rp13,2 milyar.

Sebelumnya, Edamame asal propinsi Jawa Tengah ini telah diekspor ke negara Jepang, Lebanon, Amerika Serikat, India dan Singapore. Kini mendapat pasar baru ke Belanda.

"Sejak diberlakukan pada 2015, penggunaan e-Cert baru dilakukan ke-3 negara yakni New Zealand, Australia dan Belanda dan tanggal 1 Juli 2019 kemarin, ditambah dengan Vietnam yang bisa diterapkan di wilayah ASEAN," demikian dikatakan Ali Jamil, Kepala Barantan saat melepas ekspor perdana kedelai sayur (Edamame) ke Eropa melalui Pelabuhan Rotterdam di Belanda.

Ali Jamil menegaskan selain melalui penggunaan e-Cert, akselerasi ekspor juga dilakukan dengan penggunaan aplikasi peta komoditas ekspor produk pertanian i-MACE (Indonesian Maps of Agricultural Commodities Export).

Pemerintah daerah diarahkan untuk menggunakan aplikasi ini agar dapat memetakan sentra dan jenis komoditas unggulan dan negara tujuan ekspor.

"Ini tentunya sesuai dengan instruksi Pak Presiden Jokowi kepada para menteri kabinetnya, termasuk Bapak Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman untuk mendorong atau akselerasi ekspor komoditas pertanian," tegasnya.

Lebih lanjut Ali Jamil mengatakan dalam kurun waktu 4,5 tahun terakhir sektor pertanian Indonesia mengalami perkembangan pesat. Hal itu dibuktikan dengan semakin meningkatnya jumlah ekspor komoditas pertanian dari tahun-tahun sebelumnya. Contohnya, nilai ekspor pertanian jauh meningkat dari 2013 lalu yang berada pada angka 33 juta ton.

"Nilai ekspor pertanian kita saat ini meningkat jadi 43 juta ton. Naik sekitar 10 juta ton dari sebelumnya," paparnya.

Selain itu, lanjutnya, angka inflasi di sektor pertanian juga mengalami penurunan drastis, yakni dari sekitar 10 an persen menjadi 1 persen lebih. Capaian itu menjadi angka inflasi terendah sepanjang sejarah.

Barantan, Kementan hingga kini telah membangun kerjasama pertukaran sertifikat elektronik dengan negara-negara mitra dagang. Penggunaan ini dimaksudkan untuk komunikasi langsung antar otoritas sebelum kedatangan komoditi.

"Selain itu, untuk mengurangi penolakan komoditas dari negara mitra, mencegah pemalsuan dokumen, dan mempercepat proses quarantine clearance," ujarnya.

Ali Jamil menambahkan seiring dengan perkembangan jaman, saat ini Kementan terus tingkatkan penggunaan teknologi informasi. Sebagai fasilitator perdagangan komoditas pertanian di pasar dunia maka penggunaan e-Cert perlu diperluas untuk menembus pasar.

"Aspek quaranty and traceability dari setiap sertifikat elektronik yang diterbitan karantina lebih cepat, murah, sehingga produk kita dapat memiliki daya saing di pasar dunia. Segera akan perluas penggunaan e-Cert kesemua negara mitra dagang kita," tandasnya.

Sementara itu, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengapresiasi langkah akselerasi ekspor yang dilakukan Kementan. Selain itu, aplikasi i-MACE yang dimiliki Kementan merupakan teknologi yang tepat untuk menyampaikan kepada masyarakat terkait potensi pertanian yang tersebar di seluruh Indonesia termasuk di Jawa Tengah.

"Saya sepakat dengan Kementerian Pertanian, soal pertanian, soal pangan kita lah yang harus menjadi juara dunianya. Maka kalau neraca perdagangan sudah kita bicarakan dan teknologi sudah disiapkan, tinggal produktivitas yang didorong, kapasitas yang disiapkan dan kontinuitasnya juga dijaga," ujarnya.

Oleh karena itu, Ganjar menilai ekspor saat ini merupakan bagian dari tendangan-tendangan yang ditunjukan kepada dunia bahwa Indonesia memiliki produk pertanian berkualitas memenuhi standar pasar dunia. Indonesia memiliki komoditas edamame, jahe, kopi, gula, jagung, beras, sayuran dan komoditas bunga yang bisa bersaing di pasar ekspor.

"Bahkan semua komoditas kita semua ada. Industri hilirnya pun kita ada. Jadi yang perlu kita dorong adalah aspek hulunya kita bina, tengahnya kita ajarin berjualan. Tadi kita sudah pakai sertifikat elektronik, jadi bisa secara real time berkomunikasi dengan negara tujuan ekspor," terangnya.

"Artinya apa, sektor agroindustri kita bisa bersaing. Ini sesuai dengan harapan Bapak Presiden, untuk menggenjot ekspor," pintanya.

Pada kesempatan ini, selain edamame, juga dilakukan ekspor komoditas lainnya yang total nilai Rp255,4 miliar, terdiri dari kelompok hortikultura berupa Melati, Daun Cincau, Daun Pakis, Sayuran Beku sebanyak 202,3 ton.

Kelompok Tanaman Pangan berupa Kacang Tanah, Olahan Ubi Kayu, Terigu dan Ubi Jalar berjumlah 178,5 ton. Sementara kelompok Perkebunan berupa Kopi, Gula Merah, Sapu Lidi, Teh dan Vanili sejumlah 723, 3 ton dan kelompok produk Peternakan berupa Sarang Burung Walet dengan jumlah 1,4 ton.

Sementara komoditas kehutanan dan perikanan asal Provinsi Jawa Tengah yang juga disertifikasi oleh Kementan melalui Karantina Pertanian Semarang sesuai dengan persyaratan negara tujuan ekspor adalah kelompok Kehutanan berupa kayu senilai Rp173,7 miliar dan kelompok Perikanan berupa rumput laut senilai Rp0,569 miliar.

 

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tingkatkan Mutu Produk Ikan, KKP Luncurkan Program Smart Fish

Posted: 03 Jul 2019 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan Indonesia (KKP) bersama Kedutaan Besar Swiss di Indonesia dan Organisasi Pengembangan Industri Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNIDO), meluncurkan perpanjang program Smart-Fish (2019-2022) di Jakarta.

Program hibah pemerintah Swiss senilai USD 1,75 Juta (CHF 1.7 juta) akan dilaksanakan pada 2019-2022.

Program ini bertujuan untuk meningkatkan akses pasar produk perikanan Indonesia melalui peningkatan kepatuhan terhadap standar mutu internasional.

Plt. Direktur Jenderal Daya Saing Produk, Nilanto Perbowo mengungkapkan, ‎program yang akan difokuskan pada Global Quality and Standards Program (GQSP) merupakan bentuk kemitraan strategis antara Swiss dan UNIDO untuk mempromosikan perdagangan dan daya saing.

Dia menuturkan, program ini akan melanjutkan hasil program sebelumnya, yang memberikan dampak positif kepada sekitar 6.000 pemangku kepentingan baik dari masyarakat, swasta dan pemerintah di 37 kabupaten/kota yang tersebar di 16 provinsi di seluruh Indonesia.

Program sebelumnya berkontribusi terhadap dampak ekonomi sebesar USD 22,6 juta melalui peningkatan penjualan pada pasar domestik dan ekspor, keuntungan dan pendapatan. Intervensi SMART-Fish juga mendorong investasi oleh petani, pengolah dan pemerintah sebesar USD 11,8 juta.

 

 

Bantu Kembangkan Sektor Perikanan Nasional

Nelayan memindahkan ikan laut hasil tangkapan di Pelabuhan Muara Angke, Jakarta, Kamis (26/10). Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menyatakan hasil ekspor perikanan Indonesia menunjukkan peningkatan. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Nilanto menyampaikan, program Smart-Fish telah membantu mewujudkan pengembangan sektor perikanan nasional terutama untuk tiga rantai nilai komoditas, rumput laut, pangasius, dan P&L Tuna.

"Sebagai contoh, untuk rantai nilai pangasius, program ini telah memperkenalkan metode budidaya baru yang telah meningkatkan efisiensi, kualitas, dan warna daging yang lebih baik, serta peningkatan produksi. Branding One-by-One untuk P&L tuna juga telah mempromosikan perikanan pole and line Indonesia sebagai perikanan ramah lingkungan, berkelanjutan, dan memiliki praktik penangkapan ikan yang lebih baik," ujar dia di Balai Kartini, Jakarta, Kamis (4/7/2019).

Sementara itu, Duta Besar Swiss, Kurt Kunz mengatakan dengan hasil yang memuaskan dari program sebelumnya, pemerintah Swiss berkomitmen melanjutkan dukungannya pada program lanjutan Smart-Fish ini.

"Swiss adalah mitra strategis program Smart-Fish. Kami sangat mengapresiasi dukungan kuat yang telah diberikan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan. Program Smart-Fish telah memberikan hasil dan pencapaian yang memuaskan dan akan dilanjutkan untuk disebarluaskan ke seluruh Indonesia," tandas dia.

Bank Dunia Paparkan Strategi Optimalkan Potensi Maritim Indonesia

Nelayan memindahkan ikan laut hasil tangkapan di Pelabuhan Muara Angke, Jakarta, Kamis (26/10). Menurut Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), ekspor perikanan naik 7,21 persen dibanding periode yang sama tahun 2017. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Sebelumnya, Bank Dunia mengungkapkan pentingnya ekonomi maritim bagi pembangunan ekonomi Indonesia dan pertumbuhan berkelanjutan.

Laut bisa memberi kontribusi lebih besar bagi ekonomi melalui pendapatan yang lebih tinggi dari pariwisata dan perikanan jika dikelola dengan lebih baik. 

Dalam laporan 'Indonesia Economic Quarterly edisi Juni 2019' Bank Dunia menyampaikan sejumlah strategi yang dapat dilakukan untuk memperkuat strategi pengembangan potensi maritim yang sudah berjalan saat ini.

Lead Economist World Bank Indonesia, Frederico Gil Sander mengatakan, meskipun ada banyak pilihan kebijakan untuk memaksimalkan nilai ekonomi dan sosial perikanan, diperlukan tiga kategori reformasi luas.

Pertama dan paling mendasar adalah penyelesaian pola pengelolaan perikanan Indonesia. Baik melalui Wilayah Pengelolaan Perikanan yang sudah ada atau melalui struktur alternatif. 

"Hal ini membutuhkan kerangka kerja untuk pengambilan keputusan yang lebih efektif disatukan pemerintah, industri, dan pemangku kepentingan lainnya, memperjelas peran dan tanggung jawab, dan meningkatkan koordinasi. Ini termasuk mengoordinasikan Rencana Pengelolaan Perikanan (Fisheries Management Plans/FMPs) di seluruh yurisdiksi, dan memastikan bahwa FMPs mencerminkan rekomendasi ilmiah," kata dia, di Jakarta, Senin, 1 Juli 2019.

Indonesia, pun harus berinvestasi dalam penelitian, pemantauan, dan pelaporan perikanan. Hal ini untuk memberikan informasi yang lebih baik, misalnya terkait batas panen.

Indonesia juga dapat membangun kapasitas penelitian perikanan yang kuat untuk mengembangkan penilaian stok yang lebih spesifik untuk area dan spesies yang spesifik. 

"Serta menarik alternatif bentuk-bentuk pengumpulan informasi perikanan sangat cocok untuk mengatasi tantangan pengumpulan data lintas negara dan daerah pesisir yang terpencil," ujar dia.

Tak hanya itu, peningkatan pemantauan, kontrol, dan pengawasan (MCS) diperlukan. Hal ini guna mendukung keberhasilan Indonesia dalam menangani IUU (ilegal, unreported, unregulated) fishing.

"Manajemen perikanan yang ditingkatkan akan melengkapi investasi yang sudah berjalan. Ini termasuk penyediaan insentif untuk penguatan rantai pasokan, pengembangan sistem keterlacakan elektronik baru dan investasi dalam infrastruktur pelabuhan publik," ungkapnya.

 

Data Bank Dunia

Nelayan memindahkan ikan laut hasil tangkapan di Pelabuhan Muara Angke, Jakarta, Kamis (26/10). Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menyatakan hasil ekspor perikanan Indonesia menunjukkan peningkatan. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Berdasarkan data yang dimiliki Bank Dunia, antara tahun 2013 dan 2017, Indonesia memanen rata-rata 6,1 juta metrik ton ikan laut setiap tahun, nomor dua setelah China.

Perikanan tangkap laut dan akuakultur bersama-sama mempekerjakan sekitar 7 juta orang Indonesia, mewakili sumber pekerjaan yang penting untuk populasi pesisir Indonesia. 

Indonesia dianggap sebagai negara dengan ketergantungan ikan kedelapan terbesar di dunia, ikan berkontribusi 52 persen dari semua protein hewani di Indonesia. Angka ini jauh di atas rata-rata global yang sebesar 16 persen. 

Pada 2018, sektor ini memberikan kontribusi lebih dari USD 26,9 miliar pada perekonomian nasional, atau sekitar 2,6 persen dari PDB, proporsi yang lebih besar daripada negara-negara regional, termasuk Cina (1,4 persen), Filipina (1,5 persen), Malaysia (1,1 persen), dan Thailand (0,67 persen). 

Perikanan juga berkontribusi terhadap pendapatan ekspor yang bernilai sekitar USD 4,1 miliar (2,4 persen dari total ekspor Indonesia) pada 2017, memasok sekitar 2,6 persen dari pasar global.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Wanita Ini Minta Latar Belakang Fotonya Diedit, 7 Hasilnya Bikin Geleng Kepala

Posted: 03 Jul 2019 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Media sosial seperti Instagram, Twitter ataupun Facebook cukup sering digunakan sebagai media berbagi informasi, foto atau pun video. Tentu saja dengan semakin berkembangnya teknologi dan juga media sosial, membuat komunikasi lebih dapat terjalin antar teman.

Bahkan melalui media sosial kamu juga menemukan teman baru. Namun tentunya harus hati-hati menjalin hubungan pertemanan dari media sosial.

Bukan hanya untuk berbagi informasi saja, akan tetapi tak jarang pula para netizen justru meminta bantuan lewat media sosial. Salah satu yang cukup banyak ialah minta edit foto. Tak sedikit netizen yang meminta tolong edit foto melalui akun media sosial Twitter.

Dirangkum Liputan6.com dari akun media sosial Twitter @intanorii, Kamis (4/7/2019) ia meminta tolong kepada netizen untuk mengedit latar belakang pada foto yang diunggah olehnya. Tentu saja, jiwa kreativitas para netizen lainnya dalam hal edit foto langsung terpacu. Tak sedikit pula hasil editan para netizen justru membuat kamu geleng kepala.

 

1. Duh ngeri banget sih ini, kok latar belakangnya jadi tempat seram

Edit foto (sumber: Twitter/BukanMakmum)

2. Kenapa foto cewek ini yang dihilangkan?

Edit foto (sumber: Twitter/kingfathurr)

3. Bisa-bisanya muncul di alat berat

Edit foto (sumber: Twitter/biarlamasalalu)

4. Ini kenapa jadi mainannya kucing oranye?

Edit foto (sumber: Twitter/_masend)

5. Berasa jadi remahan kerupuk nih

Edit foto (sumber: Twitter/teh_manisss)

6. Bukan begini juga edit foto yang dimaksud

Edit foto (sumber: Twitter/Eny_Sorayya19)

7. Kenapa jadi penggali kubur?

Edit foto (sumber: Twitter/alghifz_)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Usai Bungkam PSS, Julio Banuelos Langsung Tatap Duel Persija vs Persib

Posted: 03 Jul 2019 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Persija Jakarta meraih kemenangan 1-0 atas PSS Sleman di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu (3/7/2019) dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019. Gol kemenangan Macan Kemayoran dicetak oleh Marko Simic.

Bagi Persija, hasil atas PSS menjadi kemenangan pertama di Shopee Liga 1 2019. Kemenangan itu juga membawa Macan Kemayoran keluar dari zona degradasi. Kini, Persija berada di peringkat ke-13 dengan raihan lima poin.

Usai duel melawan PSS, pelatih Persija, Julio Banuelos langsung memikirkan duel melawan Persib Bandung yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (10/7/2019), dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019.

Namun, empat hari sebelumnya, Macan Kemayoran harus menghadapi Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, pada leg kedua semifinal Piala Indonesia. Di ajang ini, Persija unggul agregat 2-1.

"Baik Borneo maupun Persib merupakan laga krusial, tapi kita fokus melawan Borneo yang terdekat. Apalagi laga melawan Borneo bukan lawan mudah. Baru setelah itu kita pikirkan laga selanjutnya," kata Banuelos, seperti dikutip dari situs resmi Persija.

 

Kemenangan Pertama di Shopee Liga 1

Striker Persija Jakarta, Marko Simic, melakukan selebrasi usai membobol gawang PSS Sleman pada laga Liga 1 2019 di Stadion Patrioti, Rabu (3/7). (Bola.com/Yoppy Renato)

Kemenangan atas PSS Sleman sangat disyukuri Banuelos. Terlebih, Persija hanya punya minim waktu untuk mempersiapkan diri. Tiga hari sebelum melawan PSS, Macan Kemayoran harus berduel dengan Borneo FC di leg pertama semifinal Piala Indonesia.

"Memang sejak awal lawan tak gampang dikalahkan, apalagi tiga hari lalu kita bermain di Piala Indonesia dan waktu sangat mepet. Jadi kita sangat bersyukur bisa memenangkan pertandingan perdana laga perdana home, dimana kita mendapatkan tiga poin," ucapnya.

"Kita tadi menyadari bahwa PSS Sleman adalah tim yang sulit dikalahkan, dimana selama di liga mereka belum menerima kekalahan, sementara kita sebagai tuan rumah dituntut untuk memenangkan pertandingan," ujar Banuelos menambahkan.

Klasemen Shopee Liga 1

Klasemen Shopee Liga 1.

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Kalahkan Chile, Peru Maju ke Final Copa America

Posted: 03 Jul 2019 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Peru sukses masuk ke laga final Copa America 2019 setelah mengalahkan Chile dengan skor 3-0. Peru akan berhadapan dengan tuan rumah Brasil di laga final.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Spider-Man Far From Home Menggebrak Bioskop, Ini 5 Fakta Menariknya

Posted: 03 Jul 2019 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Film Spider-man Far From Home tayang di bioskop Tanah Air mulai Rabu (2/7/2019) kemarin. Spider-man Far From Home masih menempatkan Tom Holland, Zendaya, Marisa Tomei, dan Jacob Batalon di garda depan.

Beberapa pemain baru yang muncul di Spider-man Far From Home di antaranya Jake Gyllenhaal dan Samuel L. Jackson. Spider-man Far From Home mengisahkan Peter Parker (Tom), MJ (Zendaya), dan Ned (Jacob) saat menjalani karya wisata dengan teman sekelas ke Eropa.

Di London mereka mendapat serangan dari makhluk raksasa bernama Elements. Dalam kondisi genting, Mysterio (Jake) dan Nick Fury (Samuel) datang menyelamatkan warga sipil. Saat itulah Nick dan Mysterio meminta kesediaan Spider-man untuk membunuh Elements.

Berencana menonton Spider-man Far From Home pekan ini? Sebelum beranjak ke bioskop, berikut lima fakta dari balik layar Spider-man Far From Home yang kami himpun dari berbagai sumber. Selamat menyimak dan selamat menonton!

Film Terakhir

( Marvel Studios)

Spider-man Far From Home merupakan film terakhir dari fase ketiga Marvel Cinematic Universe.

Jake Gyllenhaal Calon Spider-man

Jake Gyllenhaal merupakan aktor film Zodiac (2007) ketiga yang bergabung dalam Marvel Cinematic Universe. Sebelumnya ada Robert Downey Jr. (Iron Man) dan Mark Ruffalo (Hulk). Jake Gyllenhaal pernah dipertimbangkan untuk menggantikan Tobey Maguire untuk memerankan Peter Parker di Spider-Man versi sineas Sam Raimi. Nama Jake disebut setelah Tobey mengalami kecelakaan saat syuting film Seabiscuit (2003). Untungnya Tobey segera pulih dan kembali ke lokasi syuting.

Sebut Nama Captain Marvel

Poster Captain Marvel (Marvel Studios)

Di film ini, karakter Spider-Man menyebut nama Captain Marvel. Ini kali pertama karakter Carol Danvers dipanggil dengan julukan Captain Marvel.

Di Balik Tanggal 10 Agustus

Pada sebuah adegan Spider-man Far From Home, khususnya saat di bandara, terlihat paspor Peter Parker menunjukkan tanggal lahir 10 Agustus. Ini merujuk pada tanggal penerbitan komik Amazing Fantasy #15 yang merupakan penampilan perdana karakter Spider-Man tahun 1962.

Tom Holland dan Zendaya Pacaran?

(AFP/ROB KIM)

Jelang peluncuran Spider-man Far From Home beredar kabar yang menyebut Tom Holland dan Zendaya terlibat cinta lokasi. Dalam sesi wawancara bersama Elle bulan lalu, Tom Holland menampik isu tersebut.

"Saya tipe laki-laki yang intens dalam menjalin hubungan. Bukan orang yang mudah menebar romantisme dalam sebuah momen (termasuk syuting). Itu bukan cara hidup saya," tepis Tom Holland. (Wayan Diananto)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polda Metro Jaya Periksa Galih Ginanjar Terkait Bau Ikan Asin, Besok

Posted: 03 Jul 2019 10:28 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya akan memeriksa Galih Ginanjar, Jumat, 5 Juli 2019 besok. Pemeriksaan ini terkait laporan Fairuz A Rafiq atas dugaan pencemaran nama baik.

Fairuz sendiri telah diperiksa pada Rabu, 3 Juli 2019 kemarin.

"Jumat besok mau dimintai klarifikasi," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono saat dikonfirmasi, Jakarta, Kamis (4/7/2019).

Menurut dia, usai memeriksa Galih besok, penyidik segera melakukan gelar perkara. Hal ini untuk mengetahui ada atau tidaknya tindak pidana dalam kasus ini.

"Gelar perkara itu untuk menentukan ada unsur pidana atau tidak. Kalau ada unsur pidana nanti akan langsung dinaikkan ke penyidikan," ujar Argo.

Sebelumnya, tak terima dihina, Fairuz A Rafiq mempolisikan mantan suaminya Galih Ginanjar ke Polda Metro Jaya. Pada laporan ini, Fairuz ditemani oleh suaminya, Sonny Septian, kakaknya Ranifa A Rafiq, dan kuasa hukumnya, Hotman Paris Hutapea. Laporan tertuang Nomor LP /3914/7/2019/PMJ/Ditreskrimsus tanggal 1 Juli 2019.

 

Dugaan

Fairuz A Rafiq didampingi suami Sonny Septian menangis saat memberikan keterangan pers di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (1/7/2019). Fairuz melaporkan Galih Ginanjar dengan pasal pencemaran nama baik yang membongkar masa lalu pernikahan mereka. (Fimela.com/Deki Prayoga)

Menurut Ranifa, perkataan Galih di video GALIH GINANJAR CERITA MASA LALU yang diunggah dalam akun YouTube Rey Utami dan Benua itu dinilai telah melecehkan harkat dan martabat adiknya dan perempuan Indonesia.

"Kalimat-kalimat tersebut sangat melukai hati saya dan sangat mempermalukan suami dan keluarga saya," kata Fairuz dalam surat yang dibacakan Ranifa, di lokasi, Senin (1/7/2019).

Dalam YouTube itu, Galih diduga bekerja sama dalam pemilik akun tersebut. Di mana menyebarkan kalimat-kalimat konten asusila dalam unggahan di akun YouTube tersebut.

"Yang menyebutkan bahwa organ intim bau ikan asin, organ intim berjamur, karena bau organ intim disendokin atau dikerok sampai satu sendok penuh cairan keputihan," kata Ranifa.

Selain itu, Ranifa menyebut Galih dan Rey tak merasa bersalah telah menghina Fairuz. Bahkan, mengajak masyarakat untuk menyukai akun tersebut.

"Pemilik akun Rey Utami dan Benua dengan tertawa-tawa menyebarkan konten asusila tersebut dengan mengajak semua orang untuk subscribe dan publikasikan. Saya membuat laporan polisi ini demi menjaga harga diri saya, suami, dan anak serta demi harkat dan martabat wanita di seluruh Indonesia. Karena konten asusila tersebut sangat melecehkan diri wanita-wanita di Indonesia," beber Ranifa.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Yunita Maulidia, Gadis Berbobot 142 Kg Asal Sidoarjo Meninggal Dunia

Posted: 03 Jul 2019 10:26 PM PDT

Liputan6.com, Sidoarjo - Yunita Maulidia (19) warga Desa Grinting Kecamatan Tulangan, yang memiliki berat badan 142 kilogram, meninggal dunia saat menjalani perawatan di RSUD Sidoarjo untuk mengatasi obesitas yang dideritanya.

Menurut Umiyatun, ibu kandung Yunita, dia kritis sejak Selasa, 2 Juli 2019, malam sekitar pukul 20.30 WIB. Kemudian sempat membaik sekitar pukul 22.00 WIB.

"Namun tadi pagi sekitar pukul 6.30 WIB, Yunita meninggal dunia," kata Umiyatun kepada wartawan sambil menangis di depan kamar mayat RSUD Sidoarjo, Rabu (3/7/2019).

Umiyatun mengaku, sebenarnya Yunita pada hari Rabu, 26 Juni 2019, sempat pulang ke rumah, kemudian satu hari di rumah kondisinya drop lagi. Ahkirnya, pada hari Kamis, 27 Juni 2019, gadis obesitas itu kembali masuk RSUD Sidoarjo, masuk ruang ICU sekitar pukul 24.00 WIB.

"Selama dirawat di ruang ICU, Yunita kondisinya tidak normal, terkadang kritis dan terkadang normal. Akhirnya, pagi tadi sekitar pukul 07.45 diberitahukan oleh tim medis bawah Yunita meninggal," ujar Umiyatun.

Dia mengaku ikhlas dengan kepergian anaknya untuk selama-lamanya itu. Dia mengaku kasihan karena Yunita merasa tersiksa dengan berat badannya itu.

"Kami merasa ikhlas, semoga amalnya diterima di sisi-Nya," Umiyatun menandaskan.

Penyebab Meninggal

Ilustrasi Badan Gemuk atau Obesitas (iStockphoto)

Yunita Maulidia meninggal dunia disebabkan karena dua masalah serangan jantung dan pernafasan. Menurut Dr Syamsu Rahmadi Wakil Direktur RSUD Sidoarjo, Yunita pasien obesitas yang dirawat di RSUD Sidoarjo tersebut.

Sejak perawatan di RSUD Sidoarjo pada 14 Juni 2019, kondisinya sudah membaik. Dia bisa pulang pada 25 Juni 2019.

"Kemudian pada Kamis (27/6/2019) Yunita kembali ke RSUD Sidoarjo. Ketika datang di IGD dia dalam keadaan koma tidak sadar," kata Syamsu kepada wartawan di RSUD Sidoarjo Rabu (3/7/2019).

Syamsu menambahkan, setelah dilakukan pemeriksaan terhadap pasien, kemudian dilakukan perawatan. Dan ditolong dengan alat bantu pernafasan, Yunita kembali membaik.

"Saat dipasang ventilater untuk membantu pernafasannya, dari kesadaran koma sempat membaik," Syamsu menambahkan.

Lebih lanjut, Syamsu menjelaskan, tetapi dalam perjalanan perawatan dua kali mengalami serangan jatung dan gangguan irama jantung. Kemudian dilakukan pertolongan di ICU. Pada pagi tadi kembali mengalami serangan jantung lagi.

"Serangan jatung tadi pagi itulah Yunita tidak bisa diselamatkan. Sekitar pukul 07.45 dinyatakan meninggal dunia. Disebabkan dua masalah yang terjadi karena masalah pernafasan dan jantungnya," jelas Syamsu.

 

Simak video pilihan berikut ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polri Urus Rekomendasi Tambahan Perwira Tinggi Maju Seleksi Capim KPK

Posted: 03 Jul 2019 10:26 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pendaftaran Calon Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (Capim KPK) akan ditutup hari ini, Kamis (4/7/2019) sore sekitar pukul 16.00 WIB. Polri sendiri masih mengurus rekomendasi Kapolri Jendral Tito Karnavian untuk tambahan perwira tinggi (Pati) yang bermaksud mendaftar.

"Kan dari sembilan jadi delapan, dari delapan masih ada tambahan lagi. Tambahan lagi diproses hari ini. Kalau misalnya hari ini sudah clear dari sisi administrasi, nanti akan kita sampaikan," tutur Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis (4/7/2019).

Menurut Dedi, satu pati Polri yang mengundurkan diri dari pendaftaran Capim KPK mempertimbangkan beratnya proses seleksi.

"Ya beberapa persyaratan yang tidak bisa terpenuhi dan yang bersangkutan juga melihat persyaratannya cukup ketat. Ini persyaratannya cukup ketat, karena nilai integritas adalah nilai yang paling tinggi sebagai calon pimpinan KPK," jelas dia.

KPK sebelumnya merilis data Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (LHKPN) pati Polri yang mendapat rekomendasi Kapolri maju sebagai Capim KPK. Dari sembilan nama, tujuh di antaranya belum melaporkan di periode 2018.

Soal itu, Dedi enggan berkomentar banyak. Yang jelas, penilaian LHKPN masuk dalam persyaratan administrasi Pansel KPK.

"Salah satu persyaratan administrasi yang harus di upgrade, kan sudah tujuh yang melaporkan LHKPN-nya. Cuma belum di update tahun 2018. Makanya kita dari awal, pimpinan Polri menyampaikan untuk mengupdate dulu LHKPN di 2018. Itu sebagai persyaratan untuk nanti mendaftar di pansel," Dedi menandaskan.

 

LHKPN

Panitia Seleksi Calon Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (Pansel Capim KPK) bertemu dengan BNPT. (Liputan6.com/Ratu Annisaa Suryasumirat)

Berdasarkan data lembaga antirasuah, laporan LHKPN sembilan Pati Polri Capim KPK sebagai berikut.

1. Antam Novambar, melaporkan LHKPN pada Mei 2013 dan Juli 2019. Total harta kekayaan berdasarkan laporan terakhir sebesar Rp 6.647.673.793.

2. Dharma Pongrekun, melaporkan LHKPN pada April 2018 dan Mei 2019. Total harta kekayaan berdasarkan laporan terakhir sebesar Rp 9.775.876.500.

3. Coki Manurung, melaporkan LHKPN pada Oktober 2007, Desember 2011, dan April 2018. Total harta kekayaan berdasarkan laporan terakhir sebesar Rp 4.815.000.000.

4. Abdul Ghofur, melaporkan LHKPN pada Desember 2011 dan Mei 2017. Total harta kekayaan berdasarkan laporan terakhir sebesar Rp 1.130.000.000.

5. Muhammad Iswandi Hari, melaporkan LHKPN pada Januari 2008 dan Agustus 2015. Total harta kekayaan berdasarkan laporan terakhir sebesar Rp 1.279.526.166.

6. Bambang Sri Herwanto, melaporkan LHKPN pada April 2015. Total harta kekayaan berdasarkan laporan terakhir sebesar Rp 3.204.555.162.

7. Agung Makbul, melaporkan LHKPN pada Juni 2014. Total harta kekayaan berdasarkan laporan terakhir sebesar Rp 993.384.425.

8. Juansih, melaporkan LHKPN pada November 2007. Total harta kekayaan berdasarkan laporan terakhir sebesar Rp 1.008.613.000.

9. Sri Handayani, melaporkan LHKPN pada November 2007. Total harta kekayaan berdasarkan laporan terakhir sebesar Rp 1.413.146.729.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kunjungan ke Sulut, Jokowi Tinjau Infrastruktur Pendukung Pariwisata

Posted: 03 Jul 2019 10:25 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi bersama Ibu Negara Iriana bertolak menuju Sulawesi Utara (Sulut), Kamis (4/7/2019) pagi. Jokowi bertolak ke Sulut pukul 07.30 WIB dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur menumpangi Pesawat Kepresidenan Indonesia-1.

Selama kunjungan, Jokowi diagendakan meninjau infrastruktur yang menjadi pendukung pariwisata di provinsi tersebut.

Setibanya di Bandar Udara Internasional Sam Ratulangi, Kota Manado, pukul 11.40 Wita, sejumlah agenda kunjungan kerja telah menanti Presiden dan Ibu Negara.

Mulai dari meninjau rencana perluasan Bandar Udara Internasional Sam Ratulangi hingga rencana pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Tanjung Pulisan, Likupang, Kabupaten Minahasa Utara.

Selain itu, mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga akan menyerahkan sertifikat hak atas tanah untuk warga di Kota Manado.

Jokowi dan Iriana direncanakan berada di Sulut selama dua hari. Keduanya akan bermalam di Kota Manado untuk melanjutkan kegiatan kunjungan kerja keesokan harinya.

Dalam kunjungan kali ini, Jokowi didampingi Menteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri PU dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, serta Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Sofyan Djalil.

Ada pula Sekretaris Militer Presiden Marsdya TNI Trisno Hendradi, Staf Khusus Presiden Johan Budi, dan Komandan Paspampres Mayjen TNI Maruli Simanjuntak.

Jumlah Wisman Meningkat

Dikutip dari siaran pers Kementerian Pariwisata, Provinsi Sulut dinobatkan sebagai The Rising Star dalam sektor pariwisata Indonesia karena mampu mendorong pertumbuhan kinerja pariwisata hingga 600 persen dalam empat tahun terakhir.

Untuk jumlah wisatawan mancanegara (wisman) yang berkunjung ke Sulut, terutama ke Manado dan Bitung pada 2015 sebanyak 20 ribu, lalu tahun 2016 meningkat menjadi 40 ribu atau dua kali lipat. Selanjutnya pada 2017 sebanyak 80 ribu, dan tahun 2018 meningkat menjadi 120 ribu.

"Dalam 4 tahun kunjungan wisman ke Sulut meningkat 6 kali lipat. Begitu juga pergerakan wisatawan nusantara (wisnus) dari sekitar 2 juta menjadi 4 juta atau dua kali lipat, 200 persen, padahal di daerah lain hanya sekitar 5 sampai 10 persen," kata Arief Yahya dalam keterangan tertulisnya.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Ma'ruf Amin Temui Wapres Jusuf Kalla

Posted: 03 Jul 2019 10:24 PM PDT

Wakil Presiden terpilih Ma'ruf Amin berjabat tangan dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla usai bertemu di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Kamis (4/7/2019). Pertemuan JK dan Ma'ruf hari ini diketahui untuk bertukar informasi terkait tugas sebagai wakil presiden. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Wakil Presiden terpilih Ma'ruf Amin berjabat tangan dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla usai bertemu di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Kamis (4/7/2019). Pertemuan JK dan Ma'ruf hari ini diketahui untuk bertukar informasi terkait tugas sebagai wakil presiden. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Wakil Presiden Jusuf Kalla (kanan) dan Wakil Presiden terpilih Ma'ruf Amin memberikan keterangan usai bertemu di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Kamis (4/7/2019). Pertemuan JK dan Ma'ruf hari ini diketahui untuk bertukar informasi terkait tugas sebagai wakil presiden. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Wakil Presiden Jusuf Kalla (kanan) dan Wakil Presiden terpilih Ma'ruf Amin memberikan keterangan usai bertemu di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Kamis (4/7/2019). Pertemuan JK dan Ma'ruf hari ini diketahui untuk bertukar informasi terkait tugas sebagai wakil presiden. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Wakil Presiden terpilih Ma'ruf Amin usai menemui Wakil Presiden Jusuf Kalla di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Kamis (4/7/2019). Pertemuan JK dan Ma'ruf hari ini diketahui untuk bertukar informasi terkait tugas sebagai wakil presiden. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Wakil Presiden terpilih Ma'ruf Amin usai menemui Wakil Presiden Jusuf Kalla di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Kamis (4/7/2019). Pertemuan JK dan Ma'ruf hari ini diketahui untuk bertukar informasi terkait tugas sebagai wakil presiden. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Wakil Presiden terpilih Ma'ruf Amin usai menemui Wakil Presiden Jusuf Kalla di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Kamis (4/7/2019). Pertemuan JK dan Ma'ruf hari ini diketahui untuk bertukar informasi terkait tugas sebagai wakil presiden. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Wakil Presiden terpilih Ma'ruf Amin usai menemui Wakil Presiden Jusuf Kalla di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Kamis (4/7/2019). Pertemuan JK dan Ma'ruf hari ini diketahui untuk bertukar informasi terkait tugas sebagai wakil presiden. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Wakil Presiden terpilih Ma'ruf Amin berjabat tangan dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla usai bertemu di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Kamis (4/7/2019). Pertemuan JK dan Ma'ruf hari ini diketahui untuk bertukar informasi terkait tugas sebagai wakil presiden. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Wakil Presiden terpilih Ma'ruf Amin berjabat tangan dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla usai bertemu di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Kamis (4/7/2019). Pertemuan JK dan Ma'ruf hari ini diketahui untuk bertukar informasi terkait tugas sebagai wakil presiden. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

7 Bukti Kucing Hitam Lebih 'Bar-bar' Dibanding Kucing Oranye

Posted: 03 Jul 2019 10:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kucing oranye sedang ramai diperbincangkan netizen karena ulah 'nakal'nya. Seperti bertingkah seenaknya sendiri hingga melakukan tingkah konyol. Kelakuan kucing oranye pun bisa membuat netizen geregetan. 

Namun bila kamu mengira, kucing oranye satu-satunya kucing yang 'bar-bar', tentu anggapanmu salah. Ternyata kucing berwarna hitamlah yang paling 'bar-bar' dibandingkan kucing oranye.

Tingkah laku kucing hitam benar-benar bisa bikin geleng kepala. Seperti saat dirinya mengganggu dagangan orang, hingga mengusili kucing oranye menjadi bukti bahwa kucing hitam sangatlah nyeleneh.

Penasaran apa saja bukti bahwa kucing hitam lebih nyeleneh dibanding kucing oranye? Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber tentang tingkah laku 'bar-bar' kucing hitam, Kamis (4/7/2019).

1. Saking rakusnya, kucing hitam sampai tidak bisa melepaskan kepalanya dari kaleng makanan

7 Bukti Kucing Hitam Lebih 'Bar-bar' Dibanding Kucing Oranye (sumber: Instagram.com/dunia.kocheng)

2. Tidak peduli tidur dimana pun, termasuk di tempat dagangan orang

7 Bukti Kucing Hitam Lebih 'Bar-bar' Dibanding Kucing Oranye (sumber: Instagram.com/dunia.kocheng)

3. Bahkan kucing hitam sabotase tempat duduk pemiliknya

7 Bukti Kucing Hitam Lebih 'Bar-bar' Dibanding Kucing Oranye (sumber: Instagram.com/receh.id)

4. Dengan santainya, kucing hitam menginjak semen yang belum kering

7 Bukti Kucing Hitam Lebih 'Bar-bar' Dibanding Kucing Oranye (sumber: Instagram.com/receh.id)

5. Meski hanya miliki sedikit warna hitam, tapi kucing ini sangat lucu memegang rambut boneka mirip Annabelle

7 Bukti Kucing Hitam Lebih 'Bar-bar' Dibanding Kucing Oranye (sumber: Instagram.com/receh.id)

7. Kucing oranye pun sampai diusili oleh kucing hitam. Terbukti kan kucing hitam lebih 'bar-bar'?

View this post on Instagram

Sepertinya punya dendam lama

A post shared by receh tapi sayang (@recehtapisayang) on

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ini yang Dilakukan Vanessa Angel untuk Menyambung Hidup

Posted: 03 Jul 2019 10:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Setelah bebas, Vanessa Angel kembali melakukan aktivitas seperti biasanya. Tak hanya itu, Vanessa dikabarkan mendapat kontrak eksklusif dengan sebuah teve digital berbasis streaming

Manajer Vanessa Angel pun buka suara terkait penghasilan yang didapat dari kontrak eksklusif tersebut. "Lebih cukup-lah untuk biaya hidup," kata manajer Vanessa Angel, Lidya, saat ditemui di kawasan Brawijaya, Jakarta Selatan, Rabu (3/7/2019).

Sebelumnya, Vanessa akhirnya bebas setelah lima bulan mendekam di balik jeruji besi Rutan Medaeng, Sidoarjo, Jawa Timur pada Minggu, (30/6/2019).

Berikut keterangan lebih lengkap dari manajer Vanessa Angel terkait kontrak eksklusif yang menanti aktris 27 tahun ini, di channel Celeb360 di Vidio berikut ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sekjen Demokrat Bela AHY karena Tudingan Kogasma Organisasi Ilegal

Posted: 03 Jul 2019 10:17 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Forum Komunikasi Pendiri dan Deklarator Partai Demokrat (FKPD) sempat menyentil keberadaan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan Kogasma-nya, serta meminta Ketua Umum PD Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mundur.

Sekjen DPP PD Hinca Pandjaitan, pasang badan untuk putra sulung SBY tersebut. Menurutnya, Kogasma tersebut legal sesuai AD/ART partainya, yang tertuang dalam Surat Keputusan Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat No.92/SK/DPP.PD/II/2018.

"Rapat Pengurus DPP Partai Demokrat pada tanggal 9 Februari 2018 menetapkan terbentuknya lembaga Kogasma ini. Untuk itu, tudingan pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab yang menilai Kogasma ilegal merupakan tudingan yang keliru dan tidak berdasar," ucap Hinca dalam keterangannya, Kamis (4/7/2019).

Dia menuturkan, pernyataan FKPD yang menilai adanya Kogasma tidak memberi dampak apapun adalah cara pandang yang misleading dan tidak tepat.

Hinca mengklaim, lembaga pimpinan AHY itu berhasil menjalankan tugas pokok dan fungsinya untuk menambah kekuatan soliditas kader dan partai untuk mempertahankan kekuatan politik partai di tengah sistem kompetisi politik yang kurang berpihak.

"Meskipun konsentrasinya terpecah akibat kondisi Ibunda Ani Yudhoyono yang saat itu tengah dirawat intensif akibat kanker darah, tetapi berkat kerja keras Komandan Kogasma Pemenangan Pemilu 2019, bersama-sama semua kader di seluruh indonesia, Partai Demokrat tetap mampu mempertahankan kekuatan politiknya di angka 7,7 persen," ungkap Hinca.

"Untuk itu, apresiasi yang tinggi patut disampaikan kepada Komandan Kogasma Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan seluruh kader Partai Demokrat atas jasa, kerja keras dan pengabdiannya untuk berjuang demi kejayaan Partai Demokrat," lanjut dia.

Soal apapun yang disampaikan FKPD, masih kata Hinca, sesungguhnya merupakan masalah internal. Dan tentu tidak berdasar.

"Untuk itu, demi kemaslahatan partai dan soliditas kader Partai Demokrat, kami menempuh penegakan disiplin partai dengan cara-cara internal sebagaimana mekanisme partai yang berlaku untuk menangani dan menyelesaikan persoalan ini agar tidak berkembang menjadi perdebatan yang tidak produktif," dia memungkasi.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Satu Perwira Tinggi Polri Mundur Seleksi Capim KPK

Posted: 03 Jul 2019 10:17 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Satu dari sembilan perwira tinggi Polri yang direkomendasikan maju dalam seleksi calon pimpinan (capim) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mundur. Kabar itu disampaikan Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo.

"Dari SDM saya terima, yang awalnya sembilan jadi delapan, satu orang mundur, kemudian tambahan yang baru lagi tentunya masih ada sampai jam 24.00 WIB," ujar Dedi di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis (4/7/2019).

Namun Dedi tidak menyebutkan nama pati yang mengundurkan diri. Dia menyatakan bahwa pati Polri yang direkomendasikan Kapolri untuk ikut bursa capim KPK masih bisa bertambah.

"Dari SDM nanti akan menyampaikan apabila sudah ada surat rekomendasi dari pimpinan, siapa nama-namanya nanti akan kita sampaikan. Ini kan belum final. Sampai jam 12 malam untuk penutupan hari ini sesuai jadwal yang disampaikan oleh Pansel KPK," kata Dedi.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Tito Karnavian merekomendasikan sembilan nama pati Polri untuk ikut dalam seleksi capim KPK.

Sembilan jenderal itu antara lain, Wakabreskrim Irjen Antam Novambar, Irjen Dharma Pongrekun yang saat ini bertugas di Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), Irjen Coki Manurung yang merupakan Widyaiswara Lemdiklat, dan Analis Kebijakan Utama bidang Polair Baharkam Irjen Abdul Gofur.

Kemudian Brigjen Muhammad Iswandi Hari yang bertugas di Kemenakertrans, dosen Sespim Polri Brigjen Bambang Sri Herwanto, Brigjen Agung Makbul di Divisi Hukum Polri, Analis Kebijakan Utama Lemdiklat Brigjen Juansih, serta Wakapolda Kalbar Brigjen Sri Handayani.

 

205 Pendaftar

Ketua Pansel Calon Pimpinan KPK Yenti Ganarsih (kiri) didampingi Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan memberi keterangan usai melakukan pertemuan di Gedung KPK, Jakarta, Rabu (12/06/2019). Pertemuan membahas keberhasilan sekaligus kendala kinerja KPK pada periode ini. (merdeka.com/Dwi Narwoko)

Ketua Pansel calon pimpinan (capim) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengatakan hingga Kamis pagi ini, total ada 205 orang yang telah mendaftarkan diri untuk menjadi komisioner lembaga antirasuah. Adapun dua diantaranya, berasal dari unsur Pimpinan KPK periode 2015-2019.

"Sampai pagi ini ada 205 pendaftar, 2 Komisioner KPK," kata Yenti saat dikonfirmasi Liputan6.com, Kamis (4/7/2019).

Kendati begitu, dia enggan mengungapkan siapa sosok dua komisioner KPK saat ini yang kembali maju lagi menjadi pimpinan. Selain komisioner KPK, para calon juga berasal dari unsur polri, jaksa-hakim, hingga advokat.

"Pengacara 43 orang, akademisi 40 orang, swasta 20 orang, jaksa/hakim 13 orang, Polri 9 orang, auditor 3 orang. Sisanya berasal dari berbagai latar belakang," jelas Yenti.

Menurut dia, jumlah pendaftar masih akan terus bertambah hingga penutupan pendaftaran, Kamis (4/7/2019), pukul 16.00 WIB.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sinarmas Asset Management Catatkan DIRE di BEI

Posted: 03 Jul 2019 10:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Dana Investasi Real Estat (Dire) Simas Plaza Indonesia resmi dicatatkan perdana di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis (4/7/2019).

Dire Simas Plaza Indonesia dengan kode efek XSPI ini dibuka dengan harga Rp 500 per unit dengan unit penyertaan yang ditawarkan sekurang-kurangnya Rp 1 miliar dan sebanyak-banyaknya Rp 20,8 miliar dengan imbal hasil 6-8 persen per tahun. 

Direktur PT Sinarmas Asset Management, Jamial Salim menyatakan, penerbitan produk DIRE untuk berinvestasi jangka panjang pada aset portfolio aset real estate maupun aset lainnya yang dapat memberikan distribusi pendapatan yang relatif stabil.

"Peluncuran produk investasi ini dapat menambah produk investasi di bursa," tutur dia di Gedung BEI.

Adapun underlying aset DIRE ini adalah 95,37 persen saham PT Plaza Indonesia Realty Tbk (PLIN) dan 100 persen saham PT Sarana Mitra Investama, yang memiliki saham di PT Plaza Lifestyle Prima, pengelola mall fX Sudirman. 

Alasan dipilihnya aset Plaza Indonesia lantaran beberapa pertimbangan, seperti aset yang ikonik yang berada di pusat kota Jakarta. 

Masa penawaran dilakukan pada 19-21 Juni 2019. Distribusi kepada investor akan dilaksanakan pada 3 Juli 2019. 

Secara sederhana, DIRE dapat diartikan sebagai kumpulan dana investor yang akan diinvestasikan ke aset properti baik secara langsung dengan membeli gedung maupun tidak langsung dengan membeli saham dan obligasi perusahaan properti.

Instrumen ini memiliki kewajiban untuk menginvestasikan minimal 80 persen dana kelolaannya ke properti di mana 50 persennya harus berbentuk aset real estate langsung.

Penerbitan DIRE di Indonesia bisa dibilang masih sepi ketimbang dengan instrumen investasi KIK jenis lainnya.

Ini merupakan DIRE ketiga yang akan dicatatkan di BEI,  dua sebelumnya merupakan milik PT Ciptadana Asset Management, yakni pertama DIRE berkode XCID yang dirilis pada 2012 dengan aset portofolio Solo Grand Mall dan kedua DIRE XCIS yang dirilis 29 Januari 2019 dengan aset portofolio Hotel Padjajaran Suites.

Bumi Serpong Damai Pegang Simas Plaza Indonesia

Pengunjung tengah melintasi layar pergerakan saham di BEI, Jakarta, Senin (13/2). Pembukaan perdagangan bursa hari ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tercatat menguat 0,57% atau 30,45 poin ke level 5.402,44. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Sebelumnya, manajemen PT Bumi Serpong Damai Tbk menyatakan, transaksi ini dilakukan untuk mengundang investor asing masuk ke Indonesia agar dapat memonetisasi saham PT Plaza Indonesia Realty Tbk yang sebelumnya kurang likuid menjadi lebih likuid.

Hal itu diharapkan dapat menghasilkan dana segar dan pendapatan yang terukur serta berkesinambungan. Transaksi ini juga untuk mendapatkan imbal hasil dari Dire Simas Plaza Indonesia.

"Transaksi ini memiliki dampak yang baik bagi kondisi keuangan perseroan yakni meningkatkan laba bersih perseroan," tulis manajemen.

Selanjutnya, perseroan membeli saham PT Plaza Indonesia Mandiri (PIM) dan penambahan kepemilikan saham perseroan dalam PIM pada 24 Juni 2019.

Pembelian 606 saham dalam PIM oleh perseroan atau setara dengan 48,48 persen dari jumlah modal ditempatkan dan disetor PIM atau sebesar Rp 606juta. Selanjutnya penambahan kepemilikan saham perseroan dalam PIM sebanyak 806.563 saham atau Rp 806,56 miliar sehubungan dengan peningkatan modal dan disetor PIM.

"Perseroan dengan PT Grahatama Kreasibaru yang mana tidak terdapat hubungan afiliasi di antara para pihak," tulis manajemen perseroan.

Transaksi ini dilakukan untuk mengembangkan kegiatan usaha PIM dan mempertahankan persentase kepemilikan saham perseroan dalam PIM.

"Pembelian saham PIM dan penambahan kepemilikan saham perseroan dalam PIM mengakibatkan PIM menjadi entitas asosiasi perseroan," seperti dikutip dari keterbukaan informasi BEI.

 

Selanjutnya

Volume perdagangan hingga sesi siang ini tercatat sebanyak 3,795 miliar saham senilai Rp 1,982 triliun. Sebanyak 163 saham naik, 111 saham melemah dan 89 saham stagnan, Jakarta, Jumat (25/11). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Pada keterbukaan informasi BEI 26 Juni yang disampaikan PT Plaza Indonesia Realty Tbk, manajemen PT Plaza Indonesia Investama (PII) membeli 3.385.457.530 saham atau 95,37 persen dari seluruh saham yang ditempatkan dan disetor penuh dalam PLIN.

Harga pembelian per saham Rp 3.740 dan Rp 3.847. Transaksi ini untuk pelaksanaan investasi Dana Investasi Real Estat Berbentuk Kontrak Investasi Kolektif Simas Plaza Indonesia.

Sebelumnya dalam keterbukaan informasi BEI pada 10 Juni 2019, manajemen PT Plaza Indonesia Realty Tbk menyatakan untuk melaksanakan pengalihan seluruh saham hasil buyback melalui penjualan di luar BEI. Ini dalam rangkat pembentukan dana investasi real estat berbentuk kontrak investasi kolektif Simas Plaza Indonesia (Dire Simas Plaza Indonesia).

Adapun rencana pengalihan saham hasil buyback itu antara lain perseroan akan menjual saham hasil buyback kepada PT Plaza Indonesia Investama (PII) yang merupakan special purpose company dari DIRE Simas Plaza Indonesia.

Waktu pelaksanaan rencana pengalihan saham hasil buyback paling cepat 14 hari terhitung sejak keterbukaan informasi pada 10 Juni. Adapun kegiatan usaha PII bergerak di bidang properti dan real estat.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Wali Kota Risma Sepekan Dirawat di RS, Ini Fakta-Fakta Terbarunya

Posted: 03 Jul 2019 10:10 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kabar Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini, harus menjalani perawatan di rumah sakit sempat membuat khawatir masyarakat, terutama warga Surabaya. Risma dikabarkan kelelahan dan menderita sakit asma serta lambung yang dideritanya harus menginap dirawat di rumah sakit. 

Sebelum dirawat di rumah sakit, Wali Kota Surabaya ini dijadwalkan menjadi pembicara di acara tentang pembangunan dan potensi pariwisata kota di Jakarta. Beberapa waktu sebelum keberangkatan ke Jakarta, Risma mengeluh tidak enak badan. 

"Ibu Risma mengeluh saja 'kok nggak enak', akhirnya langsung kami bawa ke (RS) Soewandhi, akhirnya agenda ke Jakarta kami batalkan," ucap Fikser, Kabag Humas Pemkot Surabaya. 

Setelah sepekan menjalani perawatan, Wali Kota Risma akhirnya diperbolehkan pulang. Pada hari Rabu, 3 Juli 2019 kemarin, Risma terlihat meninggalkan Graha Amerta RSUD dr Soetomo, Kota Surabaya setelah dinyatakan sehat oleh tim dokter. 

Dilansir dari Antara, Risma terlihat keluar dari Graha Amerta sekitar pukul 12.22 WIB memakai baju putih dan didorong menggunakan kursi roda didampingi putra sulungnya, Fuad Bernardi, dan jajaran pejabat lainnya. 

Beberapa fakta terbaru terkait Wali Kota Surabaya ini setelah dirawat selama sepekan, berhasil dirangkum oleh Liputan6.com, Kamis (4/7/2019). 

Wali Kota Risma sudah diperbolehkan meninggalkan rumah sakit

Wali Kota Tri Rismaharini berbagi pengalaman menata Kota Surabaya kepada delegasi Konferensi Permukiman di Perkotaan antar-Negara PBB.

Tim dokter memastikan kondisi terkini Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini terus membaik dan stabil. Pada Rabu, 3 Juli 2019 kemarin, Risma sudah diperbolehkan meninggalkan rumah sakit.

Sebelum diperbolehkan pulang, Kepala Instalasi Rawat Intensif dan Reanimasi, RSU dr Soetomo Surabaya, dr Hardiono, Sp.An KIC KAKV, mengatakan bahwa kondisi Risma terus membaik. Bahkan, wali kota perempuan pertama di Surabaya itu sudah bisa berkomunikasi dengan pihak keluarga.

"Semua fungsi organ ginjal, jantung, saluran pencernaan bagus, semua kondisinya baik. Kita lihat dari pernafasan, misal alat oksigen yang awalnya 100 persen sekarang 60 persen," jelasnya. 

Wali Kota Risma Harus Latihan Berjalan

Sosok Tri Rismaharini (Sumber: Instagram/trirismaharini)

Dinyatakan sembuh dan sudah diperbolehkan pulang dari Graha Amerta RSUD Dr Soetomo, Risma langsung melempar senyum kepada awak media yang sudah menunggunya sejak pagi. Wajahnya berseri dan tak tampak pucat. 

"Terima kasih ya atas doanya, sehingga cepat sembuh. Terima kasih doanya," kata Wali Kota Risma sambil tersenyum sembari tangannya memberi tanda salam kepada awak media dan petugas rumah sakit.

Setelah dari rumah sakit, ia kemudian beranjak ke rumah dinas Wali Kota Surabaya di Jalan Sedap Malam, Surabaya. Sesampainya di rumah dinas, Risma masih meladeni beberapa awak media yang terus menunggunya dan menanyakan kondisinya. 

"Alhamdulillah sehat dan tidak ada yang beda seperti dulu. Cuma ini kaki harus latihan jalan karena seminggu ini tidak dipakai," katanya. 

Memikirkan Surabaya

Walikota Surabaya Tri Rismaharini memberi penjelasan terkait perkembangan pembangunan pasar Turi Surabaya saat melakukan Rapat dengar Pendapat dengan Komisi III DPR, Jakarta, Selasa (29/11). (Liputan6.com/Johan Tallo)

Saat dikunjungi Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, di ruang rawat inap Graha Amerta RSUD Dr Soetomo, keduanya sempat mengobrol cukup lama. Dalam keadaan pemulihan, Risma tetap memikirkan Surabaya. 

Fikser juga menceritakan, saat kondisinya mulai membaik, Wali Kota Risma menanyakan berbagai perkembangan dan pembangunan Surabaya kepada Kepala OPD (organisasi perangkat daerah).

"Tadi pagi beberapa Kepala OPD sudah melapor kepada Bu Wali. Beliau tanya-tanya pembangunan Surabaya. Memang tidak semuanya yang melaporkan, hanya beberapa OPD. Jadi, meskipun beliau masih sakit, yang dipikirkan hanya Surabaya," tambahnya.

Pihak OPD pun mengatakan bahwa Risma sudah melihat beberapa berkas. Mereka juga sempat melaporkan perkembangan proyek pembangunan Kota Surabaya. 

"Alhamdulillah sudah sehat. Bu Wali juga sudah menandatangani beberapa surat yang perlu ditandatangani," katanya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Wakil Ketua MPR Serukan Cinta Indonesia Saat Sosialisasi Empat Pilar MPR di Los Angeles

Posted: 03 Jul 2019 10:10 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Wakil Ketua MPR RI, EE Mangindaan mengungkapkan bahwa Sosialisasi Pancasila, UUD NRI Tahun 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika wajib disosialisasikan kepada seluruh warga negara Indonesia, siapapun dan di manapun. Amanat UU. No. 17 Tahun 2014 Tentang MD3 yang mengamanatkan kepada anggota MPR untuk melakukan sosialisasi itu dijalankan oleh Wakil Ketua MPR EE Mangindaan saat dirinya berada di Amerika Serikat, 30 Juni 2019.

Kepada warga Indonesia yang tinggal di negeri Paman Sam, Mangindaan mengajak kepada mereka untuk tetap dan terus mencintai Indonesia.

"Ayo kita cintai Indonesia meski berada di tempat yang jauh," ujar mantan Gubernur Sulawesi Utara itu.

Dalam sosialisasi yang digelar di Kota Los Angeles, lebih lanjut Mangindaan menuturkan Indonesia adalah negara yang besar. Sebagai negara yang besar, Indonesia memiliki ribuan pulau, bahasa, adat istiadat, dan beragam agama. Perbedaan itu, menurut mantan Menteri Perhubungan dalam Kabinet Presiden SBY, diakui oleh para pendiri bangsa.

"Pendiri bangsa sadar Indonesia bangsa yang majemuk terdiri atas beragam suku, budaya, bahasa, dan agama", ujarnya.

Untuk itulah pentingnya warga negara Indonesia, siapapun dan di manapun, menjalankan Empat Pilar agar tercipta masyarakat yang sesuai dengan sila-sila Pancasila.

Dalam sosialisasi yang dihadiri oleh ratusan peserta yang datang dari berbagai kota di Amerika Serikat, Mangindaan didampingi oleh anggota MPR dari Kelompok DPD, Stefanus BAN Liow.

Dalam kesempatan yang sama, Stefanus menuturkan dari keanekaragaman yang ada, diharap semua langkah, kebijakan, dan tindakan yang dilakukan oleh masyarakat dan pemerintah semua menuju kepada kehidupan berbangsa dan bernegara yang memperkuat persatuan dan kesatuan.

Sosialisasi Empat Pilar yang dilakukan oleh MPR tidak bersifat indoktrinasi. Untuk itu dalam setiap acara dibuka ruang tanya jawab. Pun demikian dalam sosialisasi yang digelar di negara 'super power' itu.

Ketika dibuka ruang pertanyaan, beberapa peserta menggunakan kesempatan yang ada untuk mencurahkan perasaan dan pemikiran yang dimiliki. Para warga negara Indonesia yang tinggal di sana menyatakan senang mengikuti sosialisasi sebab mendapat pencerahan tentang Pancasila.

"Saya bangga," ujar salah seorang peserta. Meski mereka hidup di rantau namun tetap dan terus mencintai negeri asal usulnya, Indonesia.

Perasaan mereka tetap dan terus mencintai Pancasila dan Indonesia membuat Mangindaan dan Stefanus merasa bangga. "Luar biasa nasionalisme mereka begitu kuat," ujarnya Stefanus. "Tidak luntur meski di negeri orang dan jauh," tambahnya.

 

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ratusan Panitia Penyelenggara Haji Diberangkatkan ke Tanah Suci Hari Ini

Posted: 03 Jul 2019 10:09 PM PDT

Fokus, Jakarta - Ratusan panitia penyelenggara ibadah haji (PPIH) diberangkatkan ke Tanah Suci dari Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Kamis (4/7/2019), mereka akan bertugas sebagai panitia penyelenggara ibadah haji Arab Saudi di Kantor Urusan Haji Daerah Kerja Madinah dan bandara.

Sebelumnya, mereka telah mendapat pembekalan terakhir di Asrama Haji Pondok Gede.

Diharapkan para petugas yang berasal dari berbagai instansi seperti Kementerian Agama, Kementerian Kesehatan, TNI, dan Polri ini dapat memberi pelayanan, pembinaan, dan perlindungan pada calon jemaah haji.

PPIH ini diberangkatkan dalam dua gelombang penerbangan, yakni 78 petugas daerah kerja Madinah pada Kamis pagi. Sementara, 300 lebih petugas lainnya bertolak Kamis sore yang terdiri dari petugas daerah kerja bandara kantor urusan haji Jeddah.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Surplus Jagung, Indonesia Mampu Ekspor ke Pasar Asean

Posted: 03 Jul 2019 10:07 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kebutuhan jagung secara nasional meningkat bahkan akselerasinya meroket hingga Indonesia mampu mengekspornya ke pasar Asean. Kesuksesan itu merupakan usaha dari Kementerian Pertanian (Kementan) melalui berbagai unit kerjanya. 

Berkaitan dengan hal tersebut, Ketua Dewan Jagung Nasional Fadel Muhammad mengapresiasi upaya pemerintah dalam menggenjot produksi jagung secara nasional. Kata dia, capaian ini sekaligus bukti bahwa Indonesia adalah negara besar dengan posisi produksi di atas rata-rata.

"Saya kira kita semua patut mengapresiasi apa yang telah dibuat oleh Pak Amran. Beliau adalah orang yang keras dalam hal menegakkan aturan-aturan terhadap mereka yang bermain manipulasi," ujar Fadel dalam diskusi yang digelar Kamar Dagang dan Industri Indonesia, Rabu (3/7).

Meski demikian, Fadel menekankan pentingnya pendistribusian bantuan bibit unggul yang bisa menambah daya gedor produksi para petani di seluruh Indonesia. Selain itu, pemerintah juga diharapakan terus menyediakan mesin pengering supaya penyediaan jagung tetap terjaga meski memasuki musim penghujan.

"Saya mau bilang bahwa penyediaan bibit yang berkualitas itu wajib diberikan supaya hasil produksi juga memuaskan," ujar Fadel yang juga seorang mantan menteri kelautan dalam kabinet Indonesia Bersatu II.

Menanggapi hal ini, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman menjelaskan bahwa posisi Indonesia saat ini dalam keadaan surplus jagung, sehingga mampu melakukan ekspor.

"Kami sudah membagikan bibit untuk ditanam petani seluas tiga juta hektar. Semuanya gratis tanpa dipungut biaya sepeser pun. Maka itu, bibit yang diberikan juga harus bagus supaya produktivitasnya mencapai 10 ton," katanya.

Disisi lain, kata Amran, mengurus pertanian tidak cukup tertuju pada komoditas jagung semata. Namun ada ratusan komoditas lain yang harus dijaga selama 24 jam setiap hari.

"Komoditas cabai saja ada tiga, belum bawang, sawit dan yang lain. Tapi, intinya, soal jagung dulu kita impor 3,5 juta, sekarang sudah ekspor. Artinya ini kan ada kemajuan terkait apa yang sudah dikerjakan. Termasuk juga kontribusi teman-teman kadin yang sudah bekerjasama dalam bentuk investasi," katanya.

Amran menambahkan, saat ini pemerintah terus menjaga kepentingan dan keuntungan semua pihak. "Yang pasti, saya ingin petaninya merasakan untung, pengusahanya tersenyum dan konsumenya bahagia."

Sekadar diketahui, diskusi ini dihadiri puluhan peserta anggota kadin dan sejumlah tamu undangan. Dalam kesempatanya, mereka sepakat ingin membangun pertanian menjadi lebih baik.

 

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kocheng Oren Bar-Bar Kembali Berulah, Pencet Klakson Berkali-kali

Posted: 03 Jul 2019 10:04 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Beberapa waktu belakangan ini, jagad maya ramai membahas kucing oren alias oranye. Warganet sering menyebutnya dengan "Kocheng Oren", sesuai dengan namanya warna bulu kucing ini berwarna oranye.

Namun, entah mengapa tingkah kucing yang memiliki warna oranye ini selalu jahil dan nakal. Layaknya seorang preman, kucing oranye ini berperilaku bar-bar dan berbuat sesuka hatinya.

Baru-baru ini aksi si Kocheng Oren kembali tertangkap kamera. Videonya diunggah oleh akun instagram @makassar_iinfo. Kali ini aksinya mengundang simpati, walaupun agak sedikit menjengkelkan.

Bagaimana tidak, kucing itu ditinggal oleh si empunya di dalam mobil. Bisa jadi karena kabin mobil terlalu panas maka si kucing pun menekan klakson berkali-kali hingga mengundang perhatian banyak orang.

Salah seorang petugas parkir berusaha untuk mengalihkan perhatian si Oren agar tidak menekan klakson. Lucunya si Oren cuek dan tetap menekan klakson terus menerus.

 

Komentar Warganet

Beragam komentar dari netizen pun terlontar. "Ternyata dia ngasih kode ke sekitar buat minta tolong ngebuka pintu dengan memencet klakson lama-lama supaya orang datang & menolongnya, soalnya kalo kelamaan di dalem nnti kehabisan oksigen," ujar @fahrizal_777.

"Kata si kocheng Oren : woy panggil tuan ku...buka pintunya oksigen berkurang dan panas nih...," timpal @onedyjhie.

Penasaran dengan tingkah si Kocheng Oren bar-bar tersebut, simak videonya di bawah ini:

 
 
 
View this post on Instagram

Kucing oren lagi2 barbar.... ditinggal tuannya masuk ke dalam pasar.. ehh malah ngambek pencet2 klakson 😁😁😁

A post shared by MAKASSAR INFO (@makassar_iinfo) on

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Daffa Wardhana, Putra Tampan Marini Zumarnis yang Hobi Olahraga

Posted: 03 Jul 2019 10:02 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Popularitas Daffa Wardhana tak kalah dari sang ibunda, Marini Zumarnis, seorang aktris yang kariernya melesat di era 90-an. Putra semata wayang Marini dan Denny Wardhana ini juga diketahui sempat menjalin hubungan asmara dengan Chelsea Islan.

Selain berparas tampan, Daffa Wardhana jadi idola banyak kaum hawa di dunia maya karena menjadikan pendidikan sebagai prioritas. Ia telah lulus dari United World College of South East (UWCSEA East), Singapura pada 2017 lalu.

Pria berusia 21 tahun tersebut saat ini tengah melanjutkan pendidikan di University of Melbourne, Australia. Di sela-sela kesibukan belajar, Daffa juga menghabiskan waktu berkumpul dengan teman-teman dan berolahraga.

Ternyata, kecintaan Daffa pada dunia olahraga sudah ditunjukkan saat berusia belia seperti sempat bergabung dengan klub sepak bola pada 2012. Olahraga lain yang ia lakukan mulai dari bersepeda hingga renang.

Namun beberapa tahun belakangan, ia terlihat rutin bermain basket. Tak sekedar bermain, ia bahkan mengikuti pertandingan di dalam juga luar negeri dan tak jarang memenangkannya.

Beragam aksi gesit dan lincah Daffa Wardhana saat bermain basket kerap ia bagikan dalam sederet potret yang dibagikan melalui akun Instagram pribadinya, @daffawardhana.

Menekuni Brazilian Jiu-jitsu

Daffa Wardhana, putra Marini Zumarnis yang tengah menekuni Brazilian Jiu-jitsu. (dok. Instagram @daffawardhana/https://www.instagram.com/p/ByuQBIcp0V6/Putu Elmira)

Seperti potret yang diunggah pada akhir Mei lalu, Daffa Wardhana kini tengah asyik menekuni Brazilian jiu-jitsu atau BJJ, sebuah bela diri yang berfokus pada pertarungan lantai.

Daffa berhasil membawa pulang medali emas dalam pertandingan Australian Grappling Round Robin Champions, turnamen untuk menumbuhkan olahraga Brazilian Jiu-jitsu dan Submission Wrestling di Australia.

Dalam kolom keterangan, Daffa mengucapkan rasa terima kasih kepada pelatihnya atas dukungan dan waktu yang telah diberikan. Tak lupa, ia juga menuangkan kegembiraan dengan menyapa teman-teman seperjuangan.

"Shoutout untuk rekan tim saya di @asbjjau dan orang-orang di @debeenjiujitsuindonesia karena terus membantu dan mendorong saya untuk meningkatkan menjadi petarung yang lebih baik setiap hari," tulisnya.

Selain itu, pada 15 Juni 2019 lalu Daffa mendapatkan kehormatan untuk dipromosikan mendapatkan Blue Belt. "Ini adalah momen yang sangat istimewa bagi saya," jelas Daffa.

"Tidak hanya saya telah mencapai tonggak ini, tetapi saya memiliki hak istimewa untuk kehadiran master legenda Brazilian Jiu-jitsu @helio_soneca dalam wisuda kami," lanjutnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pertamina Ekspor Perdana Produk Kilang Balikpapan ke Aljazair

Posted: 03 Jul 2019 10:01 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta PT Pertamina (Persero) melakukan ekspor perdana Smooth Fluid-05 (SF-05) sebanyak 4 ribu barel ke Aljazair. Dengan melepasan sebanyak 27 unit kontainer pengangkut gas (Isotank) dari Balikpapan, Kalimantan Timur.

Direktur Pemasaran Korporat Pertamina Basuki Trikora Putra mengatakan, total nilai SF 05 yang diekspor sebesar Rp 10 miliar. SF 05 merupakan cairan base oil yang dihasilkan dari Kilang Balikpapan, digunakan untuk menunjang kegiatan pengeboran minyak di lapangan operasi. Produk SF-05 memiliki performa yang baik sehingga dapat digunakan untuk berbagai kondisi operasi pengeboran yang dilakukan.

"Ekspor perdana ini merupakan awal dari milestone bagi SF-05 agar diterima di pasar global. Harapannya produk SF-05 dapat diterima, tidak hanya oleh customer di Aljazair, namun juga oleh customer di seluruh dunia," kata Basuki, saat melepas ekspor SF-05, di Balikpapan, Kamis (4/7/2019).

Basuki menegaskan, ini adalah salah satu upaya sinergi Pertamina Group, yaitu PT Pertamina Lubricants dan tim Petrochemical Trading yang berkolaborasi untuk melakukan penjualan di luar negeri.

Pemuatan kargo ekspor akan dilakukan mulai tanggal 3-6 Juli 2019 dari Kilang Balikpapan yang memiliki kapasitas produksi 1,8 juta barel per tahun.

Ramah Lingkungan

Pertamina prediksi kenaikan penyaluran avtur sekitar empat persen pada musim haji 2018 (Foto:Dok Pertamina)

Basuki mengungkapkan, produk SF-05 sudah melalui uji ramah lingkungan yang meliputi biodegradability, LC50 (pengaruh SF-05 terhadap biota laut), skin irritation, dan eye irritation dengan hasil lebih baik daripada yang dipersyaratkan sesuai standar international US-EPA dan OECD.

"SF-05 ini memenuhi standar international karena lebih ramah lingkungan dibandingkan yang saat ini digunakan yaitu minyak diesel," tandasnya

Pertamina dan Saudi Aramco Lanjutkan Kerjasama Pembangunan Kilang Cilacap

Perahu kayu membawa muatan melintas di dekat kilang minyak Pertamina Refenery Unit IV Cilacap, Rabu (7/2). RU IV Cilacap menjadi kilang dengan kapasitas terbesar di Indonesia. (Liputan6.com/JohanTallo)

PT Pertamina (Persero) dan Saudi Aramco sepakat untuk melanjutkan kerjasama, dalam menyiapkan pengembangan Kilang Cilacap. Kesepakatan ini dicapai di sela-sela pertemuan G20 di Jepang.

Vice President Corporate Communication Pertamina Fajriyah Usman mengatakan, kedua pihak sepakat untuk bersama-sama melibatkan reputable Financial Advisor, dalam rangka finalisasi valuasi dan skema kerja sama. Hal ini penting untuk menjamin kerja sama pengembangan Kilang Cilacap, akan menguntungkan bagi kedua belah pihak.

"Kami menyambut baik kesepakatan ini, semoga menjadi win-win solution yang dapat diterima oleh kedua belah pihak dan mempercepat dimulainya pengembangan Kilang Cilacap," kata Fajriyah, di Jakarta, Selasa (18/6/2019).

Fajriyah menambahkan, rencana awal perjanjian pembentukan perusahaan patungan antara Pertamina dengan Saudi Aramco akan berakhir di akhir Juni 2019. Namun dengan kesepakatan ini, diperpanjang sampai akhir September 2019.

"Dengan demikian, valuasi dan skema kerja sama antara Pertamina dengan Aramco untuk kilang Cilacap harus selesai dalam 3 bulan ke depan," tambahnya.

Untuk mendukung hal tersebut, Pemerintah akan membentuk Tim gabungan dari Kementerian BUMN, Kementerian ESDM, Kementerian Keuangan, dan Pertamina. Dalam melaksanakan tugasnya, tim tersebut akan didampingi oleh BPKP dan Jamdatun untuk memastikan seluruh proses yang dijalankan sesuai dengan aspek GCG dan peraturan perundangan yang berlaku.

Seperti diketahui, pengembangan Kilang Cilacap merupakan bagian dari 6 proyek Refinery Development Master Plan (RDMP) dan New Grass Root Refinery (NGRR) untuk meningkatkan kapasitas produksi bahan bakar minyak Pertamina, dari saat ini sekitar 1 juta barel per hari menjadi sekitar 2 juta barel per hari. Keenam proyek tersebut adalah RDMP Cilacap, RDMP Balikpapan, RDMP Balongan, RDMP Dumai, NGRR Tuban dan NGRR Bontang.

Selain meningkatkan kapasitas kilang, kualitas produk yang dihasilkan pun akan lebih baik yaitu mencapai standar EURO V yang lebih ramah lingkungan.

Sebelumnya, Pertamina juga telah menyelesaikan proyek Langit Biru Cilacap, yang mulai dioperasikan sejak bulan Maret 2019, sehingga saat ini Kilang Cilacap telah memproduksi BBM yang lebih ramah lingkungan dengan standar EURO IV.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal Final Copa America 2019: Peru Tantang Brasil di Maracana

Posted: 03 Jul 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Rio de Janeiro - Peru akhirnya menjadi salah satu finalis Copa America 2019. Di babak semifinal, Peru menumbangkan juara bertahan, Cile dengan skor meyakinkan 3-0, Kamis (4/7/2019) di Gremio Arena.

Lolosnya Peru ke final terhitung kejutan. Pasalnya, secara materi tim, Peru satu level di bawah Cile. Cile yang diasuh Reinaldo Rueda diperkuat oleh beberapa pemain yang mentas di Eropa seperti Alexis Sanchez, Gary Medel, dan Arturo Vidal.

Namun Peru membuktikan sepak bola bukanlah matematika. Dua gol disarangkan Peru ke gawang Cile masing-masing lewat dipersembahkan Edison Flores (21'), Yoshimar Yotun (38') dan Paulo Guerrero (90').

Prestasi ini merupakan yang tertinggi bagi Peru dalam empat tahun terakhir. Sebelumnya, Peru hanya berhasil melangkah hingga semifinal pada edisi 2015.

Peru sendiri telah menjuarai Copa America sebanyak dua kali yakni 1939 dan 1975. Mereka belum pernah menjadi runner up sebelumnya.

Di partai puncak Copa America 2019, Peru akan menantang tuan rumah, Brasil. Selecao -julukan Brasil- lolos setelah mengalahkan rival abadinya, Argentina 2-0.

Berikut jadwal final Copa America 2019

Jadwal Final Copa America 2019

Senin 8 Juli 2019

03.00 WIB, Brasil vs Peru, Stadion Maracana.

Saksikan video menarik di bawah ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Inung Rio Akhirnya Mati di Pusat Rehabilitasi Harimau Sumatra

Posted: 03 Jul 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Pekanbaru- Sudah lama tak ada kabar, rupanya Inung Rio tidak lagi berada di Pusat Rehabilitasi Harimau Sumatra Dharmasraya. Bukannya dilepasliarkan, si Datuk Belang itu dikabarkan mati karena luka di kaki kiri depannya.

Luka itu sebelumnya didapat Inung Rio ketika terjerat kawat baja di kawasan restorasi ekosistem Kecamatan Teluk Meranti, Kabupaten Pelalawan, pada akhir Maret 2019. Upaya rehabilitasi gagal hingga harimau jantan itu menemui ajalnya.

Kabar duka ini sangat mengejutkan. Apalagi dalam pernyataan terakhirnya, Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam Riau menyebutkan kondisi Inung Rio mulai membaik pada April 2019 lalu.

Sementara informasi beredar, Inung Rio mengembuskan nafas terakhirnya pada bulan itu juga.

Direktur Jenderal Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem Ir Wiratno dikonfirmasi dari Pekanbaru membenarkan informasi ini.

"Iya (mati), sudah ke saya (informasinya), tapi detailnya saya cek Pak Haryono (Kepala BBKSDA Riau), biar dirilis ke media," kata Wiratno, Rabu siang, 3 Juli 2019.

Menurut Wiratno, Inung Rio mati karena sakit yang dialaminya. Informasi matinya didapat pada April lalu ketika Inung Rio menjalani pengobatan di Pusat Rehabilitasi Harimau Sumatra Dharmasraya, Sumatra Barat.

"Iya (April), itu sakit kabarnya, detailnya saya cek dulu ya," terang Wiratno.

Terjerat Bersama Karyawan

Luka di kaki Inung Rio karena jerat kawat baja yang sebelumnya mulai sehat. (Liputan6.com/Dok BBKSDA Riau/M Syukur)

Sebagai informasi, Inung Rio sebelumnya mendiami kawasan restorasi ekosistem di Kabupaten Pelalawan, Riau. Pada 22 Maret 2019, harimau jantan berbobot sekitar 90 kilogram ini terjerat kawat baja yang diduga dipasang pemburu liar.

Kisah penemuan Inung Rio terjerat terbilang unik. Pasalnya di saat bersamaan, ada seorang karyawan perusahaan hutan tanaman industri di sana yang ikut terjerat kawat baja.

Jarak karyawan terjerat tadi sangat dengan Inung Rio. Dia tahu ada harimau terjerat ketika berusaha melepaskan diri, di mana Inung Rio berusaha menerkamnya.

Karyawan tadi lalu berteriak minta tolong hingga didengar karyawan lainnya yang tengah berpatroli. Dia diselamatkan dan petugas BBKSDA Riau dihubungi untuk mengevakuasi Inung Rio.

Evakuasi baru dilakukan pada 24 Maret 2019. Jarak tempuh dan sulitnya medan menuju lokasi menjadi kendala utama hingga akhirnya Inung Rio berhasil dibawa pada petang harinya.

Akibat jeratan itu, kaki kiri depan Inung Rio nyaris putus. Lukanya juga mulai membusuk dan kawat baja juga tertanam melingkar di kakinya.

Dievakuasi ke Dharmasraya, Inung menjalani rehabilitasi dan pemeriksaan medis intensif. Petugas medis juga menemukan sejumlah penyakit di tubuh Inung Rio, salah satunya tumor.

Beberapa hari dirawat, kaki Inung sempat membaik. Luka di kakinya mulai mengering dan membuat harimau ini mulai beraktivitas serta makan dengan lahap.

Dekat dengan Bonita

Harimau Sumatra bernama Inung Rio ketika dirawat untuk menyembuhkan luka di kakinya. (Liputan6.com/Dok BBKSDA Riau/M Syukur)

Selama berada di kandang, Inung Rio juga terpantau tim medis aktif berinteraksi dengan harimau sumatra lainnya, Bonita. Kandang keduanya memang berdekatan dan saat ini ada tiga harimau dari Riau di pusat rehabilitasi tersebut.

"Selain Bonita, ada juga Atan Bintang. Bonita harimau betina dan Atan harimau jantan, sama dengan Inung Rio," kata Kepala BBKSDA Riau Suharyono, kala itu.

Ketiga harimau itu punya cerita masing-masing hingga dievakuasi ke Dharmasraya. Bonita merupakan harimau yang sempat menebar teror di Desa Pelangiran, Kabupaten Indragiri Hilir, dan sama sekali tak takut bertemu manusia.

Bonita mulai menampakkan belangnya akhir tahun 2017. Dia masuk ke permukiman di desa itu, lalu mengejar ternak, tapi akhirnya menjauh masuk ke perkebunan sawit dan menghilang beberapa saat.

Awal tahun 2018, Bonita kembali muncul membuat geger masyarakat di sana ketika mengejar beberapa pekerja kebun sawit. Satu di antaranya diterkam hingga akhirnya meninggal dunia.

Beberapa bulan kemudian pada 2018, Bonita kembali mengejar beberapa pekerja bangunan. Satu di antara meninggal dunia setelah diterkam pundaknya oleh Bonita. Pencarian diintensifkan hingga akhirnya Bonita tertangkap pada Mei 2018.

Untuk Atan Bintang, dia ditangkap tim gabungan polisi dan BBKSDA Riau setelah terjebak di kolong rumah toko pasar di Kabupaten Indragiri Hilir pada 15 November 2018. Atan masuk pasar ketika mengejar kambing dari daerah rawa sekitar pasar.

Bonita dan Atan masih menunggu waktu tepat untuk dilepasliarkan. BBKSDA masih mencari lokasi cocok dan tentunya berawal karena keduanya berasal dari habitat dengan karakteristik seperti itu.

"Ada rencana keduanya segera dilepasliarkan ke alamnya. Lokasinya pasti di Riau karena habitat keduanya di daerah datar dan berawa, bukan berbukit," jelas Suharyono.

 

Simak video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kreatif Banget, Ilustrator Ini Ubah Kejadian Sehari-hari Jadi Ilustrasi Kocak

Posted: 03 Jul 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Ide untuk suatu karya seni rupa dapat berasal dari mana saja, termasuk keseharian. Namun, olahan karya oleh seniman dapat membuat hal sehari-hari dan jarang teramati menjadi unik dan menarik.

 

Salah satu ilustrasi yang mengangkat hal-hal di keseharian adalah Gao Youjun, yang lebih dikenal Tango Gao. Pada 2010, temannya menantang Tango untuk menggambar satu kartun setiap hari dan mengunggahnya di Weibo. Sejak saat itu, ilustrator ini mulai popular.

Melalui akun Instagram @tangosleepless, ilustrator asal Shanghai ini menampilkan gambar yang bermain imajinasi. Hal di keseharian dapat diolahnya dan membuat kamu melihat sudut pandang lain.

Beberapa gambarnya menampilkan perbedaan sudut pandang dan dapat membuat kamu menyadari hal baru. Selain membuka imajinasi penikmatnya, beberapa karyanya pun lucu.

 

Simple Tapi Unik

Sumber: Instagram @tangosleepless

Gambar seperti hewan, kartu, logo, sampai tokoh dunia diolahnya jadi tak terduga. Tango juga menjadikan beberapa karyanya sebagai sarana kritik.

Tango umumnya membuat ilustrasi menggunakan warna yang sederhana seperti hitam, putih, dan terkadang dengan tambahan warna merah. Gambarnya ada yang hanya satu gambar atau berbentuk seperti komik.

Keunikan karya yang diunggah di @tangosleepless menuai komentar warganet. Beberapa memujinya. Misalnya komentar yang dilontarkan @Jossmzfz, "You are clever man".

Hal serupa dilontarkan akun @s.ikao, "Love the cleverness, very cute".

Nah, berikut beberapa karya Tango Gao yang diunggahnya di Instagram.

Kudanya kaget lihat buaya maksudnya kali, ya?

Sumber: Instagram @tangosleepless

Koala kalau lagi selfie mirip dengan Einstein

Sumber: Instagram @tangosleepless

Bayangan kucingnya seperti sedang bermain piano

Sumber: Instagram @tangosleepless

Sepatunya jadi seperti kepala pria

Sumber: Instagram @tangosleepless

Ilustrator yang Juga Menulis Buku

Sumber: tangogao.com

Selain ilustrasi, Tango juga pernah menerbitkan buku seperti I Have a Dream dan Backside of the Moon. Buku tersebut pun berisi visual yang bercerita. Ilustrator ini dapat mengonversi mungkin ribuan kata menjadi gambar.

Sampul bukunya pun memperlihatkan kekhasan gaya ilustrasi Tango Gao.

Bagaimana? Tertarik menikmati karya-karyanya?

 

Penulis:

Santi Muhrianti

Universitas Padjadjaran

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Wisata Ponorogo, Nikmati Keindahan Alam Perbukitan dan Segarnya Air Terjun

Posted: 03 Jul 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Wisata Ponorogo punya alternatif cukup banyak. Kamu bisa memilih wisata Ponorogo yang kamu suka. Mulai dari budayanya yang khas dan alamnya yang indah. 

Mungkin saat mendengar Ponorogo, hal pertama kali yang terbesit di pikiran adalah tentang Reog. Benar saja, Ponorogo memang sangat terkenal dengan kesenian Reog-nya. Ponorogo merupakan salah satu kabupaten yang ada di Jawa Timur.

Tak hanya kesenian Reog yang menjadi magnet kota ini. Akan tetapi, kabupaten ini juga memiliki banyak hal lainnya yang membuat wilayah ini pantas mendapatkan perhatian lebih dari penikmat wisata Indonesia.

Ya, selain menikmati kesenian khasnya, di Ponorogo juga terdapat beraneka ragam tempat wisata yang mengedepankan pesona alamnya. Bagaimana tidak, bila kamu melakukan perjalanan menuju wisata Ponorogo ini, terbentang luas perbukitan dengan pohon-pohon sebagai pelengkapya.

Tak hanya itu, masih banyak lagi wisata Ponorogo yang tak terlihat mata secara langsung. Alias membutuhkan sedikit usaha untuk mencapai tempat wisatanya agar bisa menikmatinya.

Nah, berikut ini Liputan6.com, Kamis (4/7/2019) telah mengumpulkan beberapa tempat wisata Ponorogo yang bisa kamu jadikan referensi untuk berlibur dengan nuansa alam yang sangat indah.

Bukit Cumbri

Bukit Cumbri, perbatasan Wonogiri dan Ponorogo. (rachmatarif93/Instagram)

Pemandangan alam yang tak kalah memukau di Ponorogo juga bisa ditemukan di Bukit Cumbri. Wisata Ponorogo yang satu ini terletak tepat di perbatasan antara kabupaten Ponorogo dengan kabupaten Wonogiri di Jawa Tengah. Bukit ini memiliki ketinggian 638 mdpl. Di sini kamu bisa menikmati keindahan matahari terbit.

Untuk menyambangi tempat wisata Ponorogo yang satu ini, kamu perlu sedikit berusaha, Ya, sama dengan wisata perbukitan lainnya. Kamu perlu berjalan kaki cukup jauh untuk bisa menjangkau tempat ini.

Perjalanan ini bisa dimulai dari Desa Pager Ukir di Ponorogo ataupun Desa Kepyer di Wonogiri. Dibutuhkan waktu selama 1 jam untuk menuju ke sini. Namun kamu tak perlu khawatir, rute menuju tempat ini cukup mudah untuk ditempuh. Cocok untuk pendaki pemula.

Nah, saat tiba di bukit Cumbri, kamu perlu sedikit menjaga sikap. Pasalnya tempat ini memiliki tebing yang curam. Bila salah-salah langkah kamu bisa terpeleset. Selain itu, penting juga untuk selalu menjaga kebersihan di tempat ini.

Tumpak Pare

Tumpak Pare (sumber: pariwisata.ponorogo.go.id)

Ponorogo memiliki bentang alam dan lanskap yang sangat istimewa. Hal ini dibuktikan dengan menikmati wisata Ponorogo seperti berkunjung ke dataran tinggi. Salah satu diestinasi dataran tinggi antimainstream di Ponorogo yang perlu dikunjungi adalah Tumpak Pare. Di sini kamu bisa melemparkan pandangan dari ketinggian.

Dari ketinggiannya, kamu bisa melihat alam Ponorogi yang berbukit dan hijau, serta deretan pepohonan di kejauhan yang sangat memesona. Ditambah dengan udara yang sejuk menambah keseruan saat berada di Tumpak Pare ini.

Tumpak Pare terletak cukup jauh dari pusat kota Ponorogo, tepatnya berada di Desa Cepoko, Kecamatan Ngrayun. Biasanya membutuhkan waktu temouh selama 1,5 jam. Lokasi ini juga sejalan dengan jalur menuju Gunung Gajah.

Gunung Gajah Ponorogo

Wisata Ponorogo berikutnya adalah Gunung Gajah. Di sini kamu bakal disajikan keindahan alam Ponorogo. Ya, kamu bisa menikmati keindahannya dari puncak yang berada di ketinggian 1.200 mdpl. Tak sedikit wisatawan yang berkunjung ke sini memilih untuk berkemah di sini. Bukan tanpa alasan, pengunjung kerap ini menyaksikan pemandangan malam serta panorama matahari terbit yang sangat memukau.

Kamu bisa naik ke Gunung Gajah dengan mengendarai motor. Namun tetap perlu hati-hati, dikarenakan kondisi jalan yang kurang baik yaitu berupa jalan setapak. Namun, untuk bisa sampai ke puncak tertingginya, hanya bisa ditempuh dengan berjalan kaki. Hal ini dikarenakan puncak yang selalu ditutupi oleh kabut.

Gunung Gajah sendiri terletak di Desa Gajah, Kecamatan Sambit. Untuk menuju lokasi ini, kamu perlu menempuh perjalanan sekitar 45 menit dari pusat kota Ponorogo. Selama di perjalanan, kamu akan menemukan beragam tempat yang menawarkan pemandangan indah seperti Bukit Kiwil.

Air Terjun Sunggah

Setelah mengetahui beberapa wisata Ponorogo yang sangat indah dinikmati dari perbukitan, kini bergeser sedikit mencari yang segar-segar. Ya, tak hanya didominasi dengan perbukitan, di Ponorogo juga banyak wisata yang menyegarkan seperti beragam air terjun.

Salah satu wisata air terjun yang bisa dinimati di Ponorogo adalah air terjun Sunggah. Di sini kamu akan disajikan pesona alam yang masih natural dengan pemandangan alam yang segar.

Memiliki ketinggian kurang lebih 50 meter, air terjun ini menawarkan pemandangan alam dengan nuansa hutan di sekitarnya. Selain itu, ada persawahan dengan sistem terasering yang menambah keunikan dari air terjun ini.

Nah, buat kamu yang ingin berkunjung ke sini, kamu bisa datang ke Desa Selur yang ada di kecamatan Ngrayun, kabupaten Ponorogo. Untuk menuju ke tempat ini bisa dilakukan dengan menggunakan kendaran pribadi. Fasilitasnya pun cukup lengkap. Sudah ada tersedia area parkir yang berjarak sekitar 10 menit bila ditempuh dengan berjalan kaki dari lokasi air terjun.

Telaga Ngebel

Telaga Ngebel (Sumber: ponorogo.go.id)

Tak hanya penuh dengan keindahan alam yang memesona, tempat wisata Ponorogo juga memiliki banyak cerita mistis di dalamnya. Salah satu tempat wisata dengan nuansa mistis adalah Telaga Ngebel. Walaupun banyak cerita mistis yang menyelimuti Telaga Ngebel ini, namun pemandangan alam di sini sangat eksotis.

Danau alami yang berada di kaki gunung Wilis ini menawarkan bentang alam yang mengesankan. Nuansa alam yang menenangkan jadi menghilangkan atmosfer mistis yang berasal dari cerita masyarakat sekitar.

Tempat wisata ini cocok buat kamu yang suka berburu foto dengan nuansa alam. Bagaimana tidak, panorama matahari terbitnya menjadi momen yang sangat mengagumkan. Kombinasi dari sinar matahari pagi dengan kabut tipis, membuat siapa saja berdecak kagum.

Telaga Ngebel ini merupakan salah satu tempat wisata Ponorogo yang yang populer, sehingga tidak sulit untuk menjangkau tempat ini. Sudah banyak transportasi umum yang bisa mengantarkan kamu menuju tempat ini. Namun pilihan terbaik untuk menuju Telaga Ngebel ini adalah dengan kendaraan pribadi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Makin Kekinian, Begini Cara Pakai Stiker Chat di Instagram

Posted: 03 Jul 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Instagram memperkenalkan sebuah fitur interaktif paling baru untuk pengguna, yakni Stiker Chat. Fitur ini bisa diakses di Instagram Stories.

Lewat fitur ini, pengguna bisa memulai percakapan grup dengan teman-teman secara langsung dari Instagram Stories.

Pengguna hanya perlu menggunakan stiker Chat untuk memulai percakapan tentang berbagai hal, misalnya saja serial Netflix terbaru. Percakapan kemudian bisa dilakukan di fitur Direct Message (DM) Instagram.

Lantas, bagaimana cara memakai fitur kekinian ini?

Pertama, kamu bisa membuka menu Instagram Stories, kemudian ambil foto atau video yang ingin dibagikan ke Stories.

Instagram memperkenalkan sebuah fitur interaktif paling baru untuk pengguna, yakni Stiker Chat. Fitur ini bisa diakses di Instagram Stories. (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Selanjutnya, kamu bisa menambahkan Stiker Chat dari galeri stiker. Caranya dengan menekan ikon smiley yang berbentuk kotak di sdut kanan atas layar.

Kemudian, kamu bisa memberikan nama atau topik percakapan yang ingin dimulai dengan teman-teman kamu.

Selanjutnya..

Instagram Adalah Platform Berbagi Foto dan Video (sumber: istockphoto)

Followers dan teman yang melihat Stories bisa mengetuk stiker tersebut untuk mengajukan permintaan bergabung dalam percakapan grup yang telah dibuat.

Dari daftar tersebut, si pembuat Stories bisa memilih untuk menerima atau menolak permintaan teman yang ingin bergabung dalam percakapan grup.

Jika pembuat Stories memutuskan untuk menerima permintaan Join Chat, mereka akan melihat sebuah percakapan grup baru di Direct Message (DM).

Pembuat Stories kemudian bisa mengakhiri percakapan grup tersebut kapan saja.

Instagram Stories

Ilustrasi Instagram di Smartphone Android. Liputan6.com/Mochamad Wahyu Hidayat

Sekadar informasi, sejak diluncurkan pada tahun 2016, Instagram Stories telah menarik perhatian pengguna secara global.

Kini Stories telah digunakan oleh 500 juta pengguna Instagram secara global setiap harinya.

Stiker Chat melengkapi rangkaian fitur-fitur interaktif dalam Instagram Stories, seperti Stiker Kuis, Poll Sticker, Questions Sticker, dan Emoji Slider.

Fitur-fitur di atas, hadir untuk mempermudah pengguna dalam memulai percakapan yang lebih menyenangkan dan berarti dengan teman dan para pengikut mereka.

(Tin/Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Jusuf Kalla Terima Ma'ruf Amin di Kantor Wapres

Posted: 03 Jul 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Wapres JK menerima Wapres terpilih periode 2019-2024 Ma'ruf Amin di kantor Wapres, Jakarta. Pertemuan dilakukan untuk membahas tugas kerja wapres.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: