Selasa, 28 Mei 2019

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


PLN Ajak Pedagang Asongan Ikut Program Mudik Lebaran 2019

Posted: 28 May 2019 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - PLN berangkatkan 7.000 orang dalam program mudik Lebaran pada 2019. Para pegawai PLN serta masyarakat kecil yang mencari nafkah di sekitar Kantor PLN berkesempatan ikut program ini.

"PLN melalui program PLN Peduli berusaha meringankan para pemudik supaya juga tidak lain adalah pelanggan dan yang sehari hari berjualan, berdagang asongan di sekitar kantor PLN. Ada juga yang pengemudi, ada juga pekerja untuk kebersihan kantor dan masih banyak yang tentunya membutuhkan sarana mudik untuk berkumpul dengan para keluarga," ujar Plh. Executive Vice President Corporate Communication and CSR PLN Dwi Aryo Abdullah, Rabu (29/5/2019) di Kantor PLN Pusat, Jakarta.

Jadwal keberangkatan adalah jam 09.00 pagi, tapi pemudik via bus diberangkatkan lebih awal atas pertimbangan banyaknya anak-anak yang hadir. Total 5.000 orang ikut mudik bus, sementara 2.000 pemudik via kapal Pelni berangkat lewat Tanjung Priok.

Cara pendaftarannya adalah dengan menyerahkan fotokopi KTP, kemudian mendata, sebab itu akan terkait dengan asuransi yang didaftarkan ke Jasa Raharja sebagai pihak asuransi. Untuk perjalanan darat, PLN menyediakan 100 bus, serta memberi kemudahan bagi penyandang disabilitas.

"Kami dapat bus sekitar 100 bus, itu maksimal yang dapat kami laksanakan," ujar Dwi.

Ia menyebut, para pemudik juga merupakan pelanggan PLN, terutama mereka yang juga mencari nafkah di sekitar kantor PLN. Perseroan berharap lewat program ini maka para pemudik bisa bertemu dengan keluarga di kampung halaman tanpa harus pusing memburu tiket. 

 

PLN Berangkatkan 7.000 Pemudik

BUMN Mudik Bareng bersama PLN  pada Rabu 29 Mei 2019 (Foto:Liputan6.com/Tommy Kurnia Rony)

Sebelumnya, PLN memberangkatkan 7.000 pemudik ke kampung halaman mereka menyambut Lebaran 2019.

Kegiatan bertajuk Mudik Bareng Guyub Rukun merupakan bagian dari program BUMN hadir untuk Negeri. Acara pelepasan pemudik dilakukan di PLN kantor pusat, Jakarta, Rabu, 29 Mei 2019. 

"Kegiatan mudik gratis dari PLN ini sudah berjalan sejak 2007 dan menjadi program tahunan perusahaan. Program ini juga menjadi salah satu bentuk kepedulian perusahaan, corporate social responsibility, kepada masyarakat sekitar  PLN untuk bisa menjalankan ritual mudik lebaran tanpa harus berebut membeli tiket, tak perlu berdesak-desakkan di atas bus atau kereta api, sehingga acara mudik dengan keluarga menjadi lebih nyaman," ujar Plh. Executive Vice President Corporate Communication and CSR PLN, Dwi Aryo Abdullah. 

PLN mengerahkan bus dan kapal Pelni di program ini. Sebanyak 5.000 pemudik ikut dengan 100 bus yang tersedia dengan tujuan beberapa kota di Jawa barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur telah disediakan oleh PLN. Sementara, ada 2.000 pemudik ikut mudik dengan kapal laut via berbagai rute.

Dwi menyebut mudik kapal, ada 2.000 pemudik yang mengikuti program mudik menggunakan kapal laut. Dalam acara ini PLN bekerja sama dengan Pelni memberi 3 alternatif rute, yakni : 

- Jakarta - Surabaya

- Pontianak - Surabaya

- Makasar - Maumere

- Makasar - Bau-bau

Peserta mudik ini turut diikuti pensiunan PLN serta pegawai lain seperti petugas pembersih dan pengemudi. Sementara, mayoritas yang ikut program mudik ini kepada masyarakat umum.

"Ada juga dari beberapa pensiunan PLN yang kepengen mudik. Selebihnya tentunya masyarakat di sekitar, itu hampir 80 persen adalah masyarakat yang membutuhkan sarana mudik," ujar Dwi.

 

Mudik Lewat Jakarta-Surabaya

Menteri BUMN Rini Soemarno memberi paparan saat konferensi pers pembukaan Indonesia Investment Forum 2018 di Bali, Selasa (9/10). Acara ini diinisiasi BI, Kementerian BUMN, Kemenkeu, dan OJK serta diorganisir oleh Bank Mandiri. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Untuk Jakarta - Surabaya pelepasan para pemudik dilakukan oleh Menteri BUMN Rini Soemarno di Tanjung Priok pada haribyang sama. Sementara, pelepasan pemudik di luar Jawa dari Pontianak dan Makasar telah dilakukan sehari sebelumnya. 

Ada sebanyak 440 pemudik dari Makassar yang ikut program mudik gratis, telah diberangkatkan dengan tujuan Maumere dan Bau-Bau. Pelepasan dilakukan oleh General Manager PLN UIW Sulselrabar Bambang Yusuf di Kantor PLN UIW Sulselrabar.

Selain mendapatkan tiket kapal, masing-masing pemudik juga akan mendapatkan baju kaos dan topi serta tambahan uang saku sebagai bekal dalam perjalanan.

Sementara di Pontianak, sebanyak 962 pemudik yang diberangkatkan melalui kapal Pelni KM Bukit Raya rute Pontianak menuju Surabaya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Edric Tjandra Isyaratkan Kehamilan Istri

Posted: 28 May 2019 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Edric Tjandra sudah 4 bulan membina  rumah tangga dengan Venny Chandra, setelah keduanya mengikat janji suci di Bali pada 18 Januari 2019. Pada bulan keempat pernikahannya itu, istri Edric Tjandra dikabarkan telah hamil buah cinta pertamanya.

Hal itu diketahui lewat unggahan Edric Tjandra di Instagram, yang mengunggah foto tangan saat sedang bergandengan sambil memegang sepasang sepatu bayi. Ia juga menuliskan keterangan yang dikutip dari kitab suci.

"Everything good comes from God. Every perfect gift is from Him. These good gifts come down from the Father who made all the lights in the sky. But God never changes like the shadows from those lights. He is always the same."‭‭James‬ ‭1:17‬ ‭ERV."

‬‬‎‎"Setiap pemberian yang baik dan hadiah yang sempurna datangnya dari surga, diturunkan oleh Allah, Pencipta segala terang di langit. Ialah Allah yang tidak berubah, dan tidak pula menyebabkan kegelapan apa pun."‎ ‭Yakobus‬ ‭1:17‬ ‭BIMK‬," tulis Edric Tjandra dalam keterangan foto unggahannya.

Ucapan Selamat

[Foto: Instagram ]

Tak sedikit selebriti yang mengomentari unggahan Edric Tjandra dan mengucapkan selamat atas kabar kehamilan istrinya. Mereka mendoakan agar ibu dan bayi yang dikandungnya sehat sampai nanti akhirnya terlahir ke dunia dengan sempurna.

"Sehat terus semuanyaaaaaa," tulis Ayu Dewi. 

"Congret Edric dan Istri ‎," ujar Titi Kamal‎

"Selamat bro," kata Maia Estianty. ‎‎

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Chelsea vs Arsenal: Kabar Buruk Hampiri The Blues Jelang Final Liga Europa

Posted: 28 May 2019 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Baku - Kabar buruk menimpa Chelsea jelang laga final Liga Europa melawan Arsenal, Kamis (30/5/2019) dinihari WIB di Olympic Stadium, Baku, Azerbaijan. Pelatih Chelsea, Maurizio Sarri dikabarkan marah saat sesi latihan berlangsung.

Seperti dilansir Skysports, Sarri kabarnya ngambek dengan kehadiran media di saat sesi latihan. Pasalnya, para pemain Chelsea disebut tidak bisa berlatih tendangan bebas untuk pertandingan dinihari nanti.

Namun demikian, ada rumor lain yang menyebut, Sarri kesal karena dua pemainnya, Gonzalo Higuain dan David Luiz terlibat cekcok.

Sarri terlihat beberapa kali melempar dan menendang topi dan berjalan keluar lapangan. Padahal, para pemain Chelsea masih melakoni sesi latihan.

Pihak Chelsea sendiri membantah Sarri murka karena Higuain dan David Luiz. Mereka mengatakan, pelatih asal Italia ini kesal karena tak bisa melatih tendangan bebas.

"Sarri frustrasi bukan karena pemainnya, tetapi karena tidak bisa melatih tendangan bebas di 15 menit terakhir sesi latihan, sebab sesi itu terbuka untuk media," kata juru bicara Chelsea.

 

Masa Depan Masih Abu-Abu

Maurizio Sarri, manajer Chelsea, saat memimpin latihan timnya di Baku Olympic Stadium jelang final Liga Europa (28/5/2019). (AFP/Kirill Kudryavtsev)

Sarri sendiri tengah diterpa rumor soal masa depannya di Chelsea. Media-media Eropa ramai memberitakan kalau Sarri akan angkat kaki dari Stamford Bridge di akhir musim.

Pelatih berusia 60 tahun itu disebut akan kembali ke Italia untuk melatih Juventus. Posisi pelatih Juventus kosong usai Massimiliano Allegri mundur dari jabatannya.

Jadwal Final Liga Europa

Kamis (30/5/2019) dinihari

02.00 WIB, Chelsea vs Arsenal

Olympic Stadium, Baku

Live RCTI

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Chelsea vs Arsenal: Pertandingan Terakhir Hazard Bersama The Blues?

Posted: 28 May 2019 10:26 PM PDT

Liputan6.com, Baku - Chelsea akan menghadapi Arsenal di Baku Olimpiya Stadionu, Baku, Rabu (29/5/2019) atau Kamis dini hari WIB pada babak final Liga Europa. Eden Hazard menegaskan, trofi Liga Europa sangat penting untuk The Blues, sebutan Chelsea.

Ini merupakan satu-satunya trofi yang bisa dimenangkan, baik Chelsea maupun Arsenal. Tentunya, kedua tim jelas ingin tutup musim mereka dengan trofi, termasuk juga sang mega bintang milik The Blues, Eden Hazard.

"Ini adalah kompetisi level Eropa, jadi bagi saya, klub, manajer, fans, merupakan sesuatu yang penting. Kami kalah di final Piala Liga Inggris, jadi pada akhir musim ini adalah trofi yang bisa kami menangkan," katanya, dikutip dari Fox Sports.

Gelandang Chelsea berusia 28 tahun tersebut terlihat sangat ambisius menjuarai Liga Europa untuk kedua kalinya. Sebelumnya, Hazard telah memenangkan kompetisi ini bersama Chelsea pada 2012/13.

"Ketika Anda memainkan sebuah final, itu tidak peduli apakah Liga Champions, Liga Europa atau Piala Liga Inggris, Anda hanya ingin menang. Anda hanya ingin membawa trofi pulang ke markas Chelsea dan merayakannya," ujar Hazard.

 

 

Pertandingan Terakhir

Penyerang Chelsea , Eden Hazard. (OLLY GREENWOOD / AFP)

Hazard menambahkan, dirinya akan bermain bagus di final Liga Europa. Dia seperti memberikan kode duel melawan Arsenal akan menjadi pertandingan terakhirnya bersama Chelsea.

"Saya hanya ingin memenangkan trofi, hanya itu. Tidak peduli apakah saya mencetak gol atau tidak," ucap pemain Timnas Belgia tersebut.

"Jika ini adalah pertandingan terakhir saya, semoga saya bisa membawa pulang trofi. Kemudian apakah ini akan menjadi perpisahan sempurna? Ya," kata pemain yang dikabarkan akan hengkang ke Real Madrid tersebut.

 

Jadwal final Liga Europa

Kamis, 30 Mei 2019

02.00 WIB

Chelsea vs Arsenal

Venue: Olympic Stadium, Baku

Live di RCTI

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pabrik Kimia di Singapura Terbakar, 4 Pekerja Terluka

Posted: 28 May 2019 10:21 PM PDT

Liputan6.com, Singapura - Empat orang pekerja luka-luka dalam kebakaran yang terjadi di sebuah pabrik kimia di Pulau Jurong, Singapura pada Selasa pagi, 28 Mei 2019.

Saat kejadian, keempat pekerja tengah bertugas, kata Mitsui Chemicals, menambahkan bahwa mereka dirawat di Rumah Sakit Umum Singapura dengan luka bakar.

Insiden nahas itu terjadi di salah satu pabrik Mitsui Elastomer yang memproduksi bahan plastik, sekitar pukul 02.00 dini hari waktu setempat, sebagaimana dikatakan oleh juru bicara Mitsui Chemicals dikutip dari Channel News Asia pada Rabu (29/5/2019).

Sebanyak 50 petugas pemadam kebakaran dari Pasukan Pertahanan Sipil Singapura (SCDF) diterjunkan dengan 15 kendaraan menuju pabrik di Jalan 701 Ayer Merbau, tutur juru bicara perusahaan. Api berhasil dipadamkan pada pukul 04.00 pagi.

Menurut SCDF, kebakaran tersebut melibatkan kebocoran petro-kimia dari unit penukar panas (heat exchanger) di dalam pabrik, tetapi penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan baik oleh pihak berwenang maupun perusahaan.

Kebakaran di Little India

Ilustrasi kebakaran.

Sebelumnya, kebakaran terjadi di Singapura pada 16 Mei lalu. Saat itu api berkobar di sebuah ruko yang terletak di Dickson Road, Little India, Singapura.

Pasukan Pertahanan Sipil Singapura (SCDF) mengonfirmasi kejadian itu. Pihaknya telah menerjunkan operasi pemadaman api di 14 Dickson Road sekitar pukul 14.50.

Ruko dua lantai terlahap kebakaran si jago merah, menurut informasi dari SCDF.

"Enam handheld jet (sejenis semprotan air) digunakan untuk menghentikan api, yang sekarang telah terkendali," kata SCDF dalam sebuah posting di Facebook.

Dari video yang beredar di media sosial, tampak asap tebal abu-abu membumbung ke udara. Asap itu berasal dari deretan ruko.

Atap sebuah ruko terlihat hangus ketika beberapa personel SCDF memerangi api.

Salah satu pengguna Twitter mengatakan api itu terlihat hingga Kota Suntec, Singapura.

Tak Ada WNI Korban Kebakaran Little India

Ilustrasi Kebakaran (iStockphoto)​

Dubes RI untuk Singapura kemudian menanggapi peristiwa kebakaran di Little India tersebut. Ia mengatakan bahwa sejauh ini tak ada WNI yang menjadi korban atau terdampak kebakaran di kawasan Little India.

"Tak ada laporan korban sampai sekarang," ucap Ngurah Swajaya dalam pesan singkatnya kepada Liputan6.com, Kamis 16 Mei 2019.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tak Paham Aturan, Pria Ini Kena Denda Gara-Gara Main Karet Gelang

Posted: 28 May 2019 10:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Baru-baru ini ada kasus unik yang terjadi. Diketahui beberapa waktu lalu seorang pria didenda karena memainkan karet gelang di Singapura.

Kira-kira bagaimana bisa pria tersebut didenda hanya karena karet gelang? Pria tersebut didenda sebesar 300 dolar Singapura atau kurang lebih Rp 3,1 juta karena melontarkan dua karet gelang dan kemudian jatuh di jalan umum, ungkap Badan Lingkungan Nasional (NEA) pada Senin 27 Mei 2019, seperti yang Liputan6.com lansir dari Channel News Asia (29/5/2019).

Berbicara tentang negara Singapura pasti tidak lepas dari negara maju, negara kecil, hingga negara modern. Singapura dikenal sebagai negara yang ketat dalam penegakan hukumnya.

Negara tersebut memang sering kali dianggap sebagai negara penuh denda lantaran ketatnya sanksi denda yang berlaku. Tak heran jika hanya bermain karet gelang kemudian jatuh di jalan malah dianggap membuang sampah sembarangan.

Dianggap Melanggar Aturan

Slip Denda Singapura (sumber: channelnewsasia)

Dua karet gelang yang dimainkan oleh pria itu ternyata jatuh ke ruas jalanan umum usai dilontarkan. Hal itu kemudian yang menjadi pelanggaran pidana karena dianggap telah membuang sampah dengan sembarangan di Singapura. Kemudian Badan Lingkungan Nasional (NEA) merilis tiket denda untuk pria yang namanya tak diketahui itu.

Foto dari lembar denda sebesar 300 dolar Singapura atau Rp 3,1 juta yang dikeluarkan NEA sebagai "sanksi atas pelanggaran melempar karet gelang di tempat umum" viral di media sosial Negeri Singa sejak akhir pekan lalu. NEA menyebut pria yang didenda itu tidak mau memungut kembali karetnya saat dia ditegur usai melakukan aksinya.

"Petugas penindakan NEA mendapati seorang pria berjalan menuju kendaraannya dan menembakkan dua karet gelang, satu per satu, ke udara," sebut NEA.

Bukan Pertama Kalinya di Singapura

Ilustrasi Singapura (Sumber: Bussines Insider SG)

Kisah unik seperti itu bukan kali pertama terjadi di Singapura yang dikenal dengan dendanya. Pada awal Mei lalu, salah satu penumpang MRT juga dijatuhi denda sebesar kurang lebih Rp 3 juta setelah lupa meninggalkan kaleng minuman di stasiun.

Kasus lain adalah dua pria di Singapura didenda masing-masing 300 dolar Singapura karena meninggalkan kaleng minuman di dalam kotak kayu di luar sebuah unit apartemen di area stasiun MRT Woodlands. NEA menegaskan denda-denda itu bertujuan untuk mendidik masyarakat agar lebih tertib kepada hukum.

"Kami ingin mengingatkan masyarakat bahwa membuang sampah sembarangan memiliki konsekuensi lingkungan, dan menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan adalah hal yang baik dan bertanggung jawab secara sosial untuk dilakukan," ungkap NEA.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kostum Gundala Dibuat di Tempat Kostum Superhero Marvel

Posted: 28 May 2019 10:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Gundala telah mengeluarkan teaser berdurasi satu menit. Teaser ini mendapat sambutan sangat baik dan telah ditonton satu juta kali dalam waktu satu bulan.

Setelah teaser, Screenplay Films, Bumi Langit dan Legacy Pictures akhirnya mengeluarkan poster film Gundala. Dalam posternya, karakter Sancaka yang diperankan Abimana Aryasatya mengenakan kostum ala superhero.

Dalam acara rilis poster film Gundala, sang sutradara, Joko Anwar mengungkap pembuatan kostum untuk karakter dalam film tersebut. Kostumnya dibuat di Los Angeles, Amerika Serikat. Menariknya tempat pembuatan kostum itu juga pernah memproduksi kostum superhero Marvel, Daredevil, serta karakter di film Watchmen.

"Kostumnya kita bikin praktikal gitu, kenapa ada seperti itu, kenapa ada kuping misalnya. Kostumnya juga banyak supaya enggak robek misalnya," kata Joko Anwar di SCTV Tower, Jakarta Pusat, Selasa (28/5/2019).

"Kostum ini memang dibikin sangat detail, kita desain ada desainernya juga. Kita bikinnya di LA sama perusahaan pembuat kostum, salah satunya beberapa karakter di film Watchman. Jadi ke LA selama beberapa waktu," sambungnya.

Sistem 3D

Abimana Aryasatya berperan sebagai Gundala (Puput Puji/Fimela.com)

Abimana Aryasatya juga mengungkap sistem pembuatan kostumnya. Lain dari yang lain, kostum dibuat dengan sistem tiga dimensi.

"Jadi harus 3D scan full satu badan. Ada diukur tapi 3D scan itu yang paling menarik, karena cuma pakai kolor doang di tengah ruangan, di-scan," ungkap Abimana Aryasatya di tempat yang sama.

Tayang Agustus 2019

Poster Film Gundala (istimewa)

Selain menampilkan Gundala, poster tersebut juga menampilkan petunjuk cerita dan karakter-karakter dalam film Gundala. Petunjuk itu terlihat dari banyaknya orang yang berdiri dari kejauhan atas atap melihat sosok Gundala. Film ini akan tayang di bioskop seluruh Indonesia pada 29 Agustus 2019.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Chelsea Vs Arsenal: Sokratis Sebut The Blues Bukan Hanya Eden Hazard

Posted: 28 May 2019 10:15 PM PDT

Liputan6.com, Baku - Gelandang Chelsea, Eden Hazard menjadi salah satu sosok yang disorot jelang laga final Liga Europa melawan Arsenal, Kamis (30/5/2019) dinihari WIB di Olympic Stadium, Baku. Pasalnya, agresivitas dan kecepatan Hazard berpotensi membahayakan lini belakang Arsenal.

Namun demikian, bek Arsenal, Sokratis Papastathopoulos merasa timnya tak perlu hanya fokus kepada Hazard. "Kami bermain melawan tim yang bagus, ini bukan soal satu pemain saja," kata Sokratis seperti dilansir situs resmi klub.

Liga Europa menjadi satu-satunya tiket tersisa bagi Arsenal yang berambisi lolos ke Liga Champions musim depan. Pasalnya, mereka hanya finis di peringkat kelima Liga Inggris musim 2018/19.

Arsenal bisa lolos jika mengalahkan The Blues di final. Tentu saja, hal itu bukan perkara mudah jika berkaca kepada materi tim Chelsea.

Bukan rahasia lagi jika skuat Chelsea diisi para pemain bintang termasuk Hazard. Gelandang asal Belgia itu perannya hampir tak tergantikan di tim.

Di musim ini, Hazard telah membukukan 19 gol dari 51 kali bermain bagi Chelsea. Di Liga Inggris, Hazard membawa Chelsea finis di peringkat ketiga.

"Kami menghormati Chelsea, tetapi kami di sini untuk memainkan sepak bola kami," kata Sokratis yang bergabung dengan Arsenal di awal musim ini.

 

 

Pesan ke Mkhitaryan

Bek Arsenal Sokratis Papastathopoulos. (AFP Photo/Paul Faith)

Di sisi lain, Sokratis juga membahas absennya Henrikh Mkhitaryan di laga final. Menurut Sokratis, para pemain Arsenal akan berusaha sekuat tenaga agar meraih trofi demi Mkhitaryan.

Seperti diketahui, Mkhitaryan tak bisa ikut lantaran negaranya, Aremania punya hubungan politis yang buruk dengan Azerbaijan. "Dengan Mkhitaryan, karena kami telah lima atau tujuh tahubn bersama, kami adalah teman baik," kata Sokratis.

"Kami juga bermain bagi mereka, pemain yang sedang cedera. Besok, jika kami menang, kami persembahkan untuk mereka," ujar Sokratis mengakhiri.

Jadwal Final Liga Europa

Kamis (30/5/2019) dinihari

02.00 WIB, Chelsea vs Arsenal

Olympic Stadium, Baku

Live RCTI

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mudik Lebaran 2019, Jalur Selatan Jawa Jadi Rute Alternatif

Posted: 28 May 2019 10:15 PM PDT

Liputan6.com, Nagreg - Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi mengatakan, jalan arteri nasional di jalur selatan Jawa tetap akan menjadi rute alternatif dan favorit pemudik pada saat arus mudik Lebaran 2019.

Dia meyakini, hal tersebut meski saat ini Tol Trans Jawa di sisi utara telah tersambung dari Merak sampai Probolinggo sepanjang 965 km.

"Pasti ini ada perimbangan. Euforia itu pasti akan melalui jalan tol yang sudah ada. Tetapi selatan ini tetap jadi favorit dan alternatif," ungkap dia di Nagreg, Kabupaten Bandung, Rabu (29/5/2019).

Oleh karena itu, ia pun mengajak pemudik agar jangan terlalu berfokus pada ketersediaan jalan tol dan turut memanfaatkan jalur arteri sehingga kepadatan lalu lintas bisa terurai.

"Jadi orang itu jangan menggunakan jalan tol saja. Oleh karenanya kita melihat ini untuk pastikan, jalan selatan bisa berjalan dengan baik," imbuh dia.

Tol Trans Jawa pada musim mudik kali ini siap digunakan sepanjang 965 km. Panjang jalan ini sekitar 82,6 persen dari total panjang tol yang menghubungkan Merak-Banyuwangi sejauh 1.167 km.

Beberapa skema pengaturan lalu lintas pun dipersiapkan demi mengurai kepadatan volume kendaraan di ruas tol tersebut saat arus mudik, yakni contra flow dan sistem satu arah atau one way.

Tak hanya di jalan tol, Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Jawa Barat Rudy Sufahriadi membuka kemungkinan adanya penerapan sistem one way di jalan arteri jalur selatan.

"Tapi itu situasional, karena tergantung kepadatan lalu lintasnya nanti," ujar dia.

 

Empat Menteri Kabinet Kerja Cek Kesiapan Mudik di Nagreg

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono tinjau kesiapan mudik di jalur selatan Jawa Barat (Foto: Liputan6.com/Maulandy R)

Sebelumnya, empat menteri Kabinet Kerja Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) mengecek kesiapan arus mudik di jalur selatan Jawa Barat, yakni di kawasan Nagreg, Kabupaten Bandung, dan Limbangan di Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Keempat menteri tersebut yakni Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Kesehatan Nila Moloek, dan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani.

"Ini H-7 jelang Lebaran, kami memantau bagaimana rencana persiapan arus mudik yang sudah dilakukan mulai hari ini sampai nanti puncak (mudik) sekitar tanggal 31 Mei sampai tanggal 1 (Juni)," ujar Puan Maharani di Nagreg, Rabu, 29 Mei 2019. 

Puan menjelaskan, pemerintah bekerjasama dengan Polda dan Pemda setempat telah mempersiapkan berbagai skenario lalu lintas di titik rawan kemacetan seperti di Nagreg dan Pasar Limbangan.

Skenario lalu lintas tersebut antara lain dilakukan kanalisasi, pengaturan arus satu arah atau one way, hingga pembuatan jalur mudik alternatif. Selain itu, telah tersedia pula berbagai posko kesehatan di ruas jalur mudik alternatif itu.

"Di Garut sudah dilakukan persiapan lalu lintas. Pengaturan arus dari arah Jakarta menuju Jawa Barat, khususnya ke arah Garut, Limbangan, Tasikmalaya dan sebagainya Insya Allah sudah siap," ungkap Puan.

Adapun rombongan tersebut mulai berangkat dari Jakarta menggunakan helikopter sekitar pukul 07.50 WIB. Mereka tiba di landasan heli yang terletak di lapangan sepakbola Darmita Atmadja, Nagreg, pukul 08.35 WIB.

Setibanya di tempat, rombongan langsung beranjak mengecek Pos Pelayanan Lebaran Polres Bandung di Cikaledong, Nagreg. Seusai dari situ, mereka segera beranjak dan akan mengakhiri perjalanan di Pasar Limbangan, untuk kemudian balik ke Jakarta.

Imbauan Pertamina kepada Pemudik

Lima ruas bagian dari Tol Trans Jawa yang dikerjakan oleh Jasa Marga dan Waskita Karya siap diresmikan oleh Presiden RI Joko Widodo (Jokowi). (Dok Kementerian BUMN)

Sebelumnya, PT Pertamina (Persero) mengimbau masyarakat yang mudik menggunakan kendaraan pribadi, untuk melakukan persiapan sebelum berangkat ke kampung halaman.

Direktur Marketing Ritel Pertamina, Mas'ud Khamid mengatakan, sebelum berangkat mudik, sebaiknya bahan bakar kendaraan diisi penuh. Hal ini untuk menghindari kehabisan bahan bakar di tengah perjalanan.

‎"Jadi rata-rata tangki isinya 40 sampai 50 liter. Kalau efisiensi mobil 10 km per liter berarti ketemunya 400 sampai 500 km," kata Mas'ud, di Terminal BBM Plumpang, Jakarta, Selasa, 28 Mei 2019.

Mas'ud melanjutkan, dengan tangki terisi penuh, pemudik bisa menyiasati pengisian BBM di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang ramai, sehingga bisa menghindari antrian yang panjang dan waktu yang digunakan lebih efisien.

"Jadi kalau isi di Jakarta nanti isi lagi di Jawa Tengah. Kalau isi dari Jawa Timur nanti isi lagi di Jawa Tengah," tuturnya.

Untuk musim mudik Lebaran 2019, Pertamina telah menyiapkan stok BBM untuk memenuhi kebutuhan pemudik, yaitu Premium 2.297.853 kilo liter (Kl) setara 21 hari, Pertalite‎ 1.164.834 Kl setara 22 hari.

Pertamax 958.038 Kl setara 23 hari, Pertamax Turbo ‎30.588 Kl setara 52 hari, bio solar ‎‎1.803.060 setara 25 hari, Dexlite 90.280 Kl setara  70 hari, dan Dex 40.939 Kl setara 44‎ hari.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Demi Kurangi Gadjet Selama Ramadan, Sogi Indra Dhuaja Ajak Anak Naik MRT

Posted: 28 May 2019 10:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Komedian Sogi Indra Dhuaja mengatakan bahwa anak-anak zaman sekarang lebih suka bermain gadget dibandingkan aktivitas fisik.

Meski mengakui kemampuan teknologi lebih pintar, tapi untuk fisiknya kurang kuat, bahkan lemah. Hal ini pun dirasakan pelawak Sogi Indra Dhuaja pada kedua anaknya.

"Anak gue enggak pernah main di luar sebanyak gue dulu. Gue ngerasa lebih lincah dan fisiknya kuat, sedangkan anak gue lebih pinter di teknologi," kata Sogi di RPTRA Akasia, Jakarta Selatan, Jumat kemarin.

Pelawak yang terkenal akibat acara TV Extravaganza ini merasa anaknya lebih mudah takut untuk melakukan aktivitas fisik. Bahkan, untuk bermain pun perlu diajak ke luar rumah karena taman bukan lagi tempat yang menarik bagi anak-anak.

"Anak zaman sekarang kalau main keluar rumah harus disengajain. Makanya, ada playpark yang laku walaupun mahal. Harus outing untuk nyari tempat yang bersentuhan dengan alam," ungkap pelawak 41 tahun ini.

Untuk mengatasi hal tersebut, Sogi membatasi penggunaan gadget pada kedua anaknya. Mereka hanya diperbolehkan memakai gadget tiga sampai empat jam sehari di hari Selasa, Kamis dan Sabtu.

Meskipun awalnya sulit membuat anak-anaknya tidak melihat gadget saat makan, kebiasaan itu justru membuatnya semakin dekat dengan anak.

" Pada akhirnya, gue dan istri ikut nonton Youtuber gaming yang ditonton. Awalnya gue suka nanya, Youtubernya lagi bahas apa. Pas kita enggak nanya, mereka akhirnya cerita sendiri. Jadi plong, mereka enggak tutup-tutupin yang ditonton."

Selain itu, anak-anaknya disibukkan dengan kegiatan sekolah, les kumon dan bermain di lingkungan rumah.

Pelawak asal Bandung ini juga sesekali mengajak anak dan istrinya untuk 'walking tour' ke tempat tertentu untuk meningkatkan aktivitas fisik.

" Kemarin jalan kaki 4 kilometer dari rumah ke Bintaro Exchange dan nyobain naik MRT yang ternyata banyak jalan kakinya. Jadi, anaknya lebih aktif. Tinggal orangtuanya aja, harus kreatif dan rajin mengajak anak untuk aktif," tutupnya. (Cynthia Amanda Male/Dream)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Dikabarkan Hamil, Begini Potret Kemesraan Irish Bella dan Ammar Zoni

Posted: 28 May 2019 10:15 PM PDT

Ammar Zoni dan Irish Bella menikah pada 28 April 2019. Kendati perjalanan cinta mereka berlangsung sangat singkat, keduanya kerap kali tampil mesra dan mengunggahnya ke media sosial. (Liputan6.com/IG/_irishbella_)

Ammar Zoni dan Irish Bella menikah pada 28 April 2019. Kendati perjalanan cinta mereka berlangsung sangat singkat, keduanya kerap kali tampil mesra dan mengunggahnya ke media sosial. (Liputan6.com/IG/_irishbella_)

Tidak ingin melewatkan setiap perjalanan pernikahannya, Irish Bella kerap kali mengunggah foto prewedding dirinya bersama Ammar Zoni. (Liputan6.com/IG/_irishbella_)

Tidak ingin melewatkan setiap perjalanan pernikahannya, Irish Bella kerap kali mengunggah foto prewedding dirinya bersama Ammar Zoni. (Liputan6.com/IG/_irishbella_)

Salah satu foto prewedding yang cukup menarik perhatian ialah ketika Irish Bella dan Ammar Zoni berpenampilan seperti pasangan yang telah menginjak usia senja. (Liputan6.com/IG/_irishbella_)

Salah satu foto prewedding yang cukup menarik perhatian ialah ketika Irish Bella dan Ammar Zoni berpenampilan seperti pasangan yang telah menginjak usia senja. (Liputan6.com/IG/_irishbella_)

Perjalanan kisah cinta Irish Bella dan Ammar Zoni dimulai ketika mereka membintangi sinetron yang sama. (Liputan6.com/IG/_irishbella_)

Perjalanan kisah cinta Irish Bella dan Ammar Zoni dimulai ketika mereka membintangi sinetron yang sama. (Liputan6.com/IG/_irishbella_)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Kostum Menawan Jessica Iskandar Saat Prewedding, Dari Putih Hingga Warna-Warni

Posted: 28 May 2019 10:10 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Salah satu pasangan selebriti yang romantis ialah Richard Kyle dan Jessica Iskandar. Seperti diketahui cara Richard Kyle melamar Jessica Iskandar sangat romantis dengan pemandangan jembatan San Fransisco sebagai saksinya.

Kini asmara keduanya memulai babak baru setelah Mei silam mereka resmi bertunangan. Setelah resmi bertunangan, mereka kini tengah disibukkan dengan banyak persiapan pernikahan.

Salah satunya dengan melakukan foto prewedding. Richard Kyle dan Jessica Iskandar ingin momen penting dalam hidupnya ini diabadikan dengan apik. Alhasil keduanya sepakat melakukan pemotretan prewedding bersama fotografer andal, Rio Motret. 

Dalam foto pre-wedding tersebut, setidaknya ada 5 kostum yang digunakan Jessica Iskandar. Penasarankan bagaimana menawannya kostum Jedar? Berikut Liputan6.com rangkum 5 kostum menawan Jedar saat foto prewedding dari Youtube.com/Yesisca Iskandar, Senin (27/5/2019).

1. Memesonanya Jedar dengan gaun warna putih.

5 Kostum Menawan Jedar Saat Pre-Wedding (sumber: Youtube.com/Yesisca Iskandar)

2. Jedar tampil menawan dengan gaun dan aksesori serba putih.

5 Kostum Menawan Jedar Saat Pre-Wedding (sumber: Youtube.com/Yesisca Iskandar)

3. Jedar tampil elegan dengan kostum warna biru muda.

5 Kostum Menawan Jedar Saat Pre-Wedding (sumber: Youtube.com/Yesisca Iskandar)

4. Saat dibalut kostum warna pink, Jedar dan Richard terlihat serasi.

5 Kostum Menawan Jedar Saat Pre-Wedding (sumber: Youtube.com/Yesisca Iskandar)

5. Jedar dan Richard tampil colorful dengan kostum warna-warni.

5 Kostum Menawan Jedar Saat Pre-Wedding (sumber: Youtube.com/Yesisca Iskandar)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cara Gampang Pasang Charger Handphone Pada Sepeda Motor

Posted: 28 May 2019 10:07 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Saat ini pemakaian ponsel pintar atau smartphone sudah menjadi kebutuhan wajib. Hampir seluruh masyarakat tak bisa lepas dari kebiasaan memakai handphone. Karena itu, mengisi daya baterai handphone yang habis atau lowbat menjadi salah satu kebutuhan yang harus dipenuhi.

Pemakaian power bank biasanya masih dirasa kurang karena hanya mampu menyimpan daya terbatas. Itulah sebabnya tidak sedikit motor keluaran terbaru sudah menyediakan fitur USB Charger.

Motor-motor yang tidak menyediakan fitur USB Charger pun bisa dipasang komponen ini. Meski demikian ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Berikut triknya seperti dilansir Suzuki, Rabu (29/5/2019).

Setelah membeli perangkat tambahan USB charger di bengkel aksesori ataupun situs online di internet, hubungkan alat tersebut ke aki motor.

Pastikan kabel positif dihubungkan dengan kutup positif pada baterai (accu/aki) dan kutub negatif kabel dihubungkan pada kutup negatif baterai(accu/aki)

Cara Pemasangan

Pasang saklar dengan holder dengan USB charger HP yang dibeli. Pasang di area yang diinginkan, kebanyakan pemilik memilih stang motor

Tekan saklar ke posisi On dan hubungkan kabel USB pada handphone. Jika kesulitan, mintalah langsung dipasangkan oleh penjual atau berkonsultasi langsung dengan montir bengkel resmi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tradisi Unik Ramadan Islam Aboge di Masjid Tertua Indonesia

Posted: 28 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Banyumas - Berada di lembah pegunungan Wangon Desa Cikakak, Kecamatan Wangon, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Masjid Saka Tunggal dipercaya sebagai masjid tertua Indonesia, atau setidaknya salah satu yang tertua.

Dari Jalan raya Wangon-Ajibarang, Banyumas, lokasi masjid masuk ke jalan desa sekitar dua kilometer. Jarak dari Kota Purwokerto sekitar 35 kilometer ke arah barat. Masjid Saka Tunggal dikelilingi hutan pinus yang sejuk.

Masjid Saka Tunggal dibangun oleh Kiai Mustolih atau Kiai Tolih pada tahun 1288 Hijriyah atau jika dikonversikan dengan kalender Masehi, yakni tahun 1522 Masehi. Angka itu tampak di saka atau tiang tunggalnya.

Bagian depan tertulis angka 1288 dengan huruf Arab yang diyakini sebagai tahun Hijriyah. Adapun di samping, ada angka 1522 yang dipercaya sebagai tahun Masehi.

Satu tiang penyangga berukuran 40x40 sentimeter dengan tinggi sekitar lima meter membuat masjid tertua Indonesia tegak berdiri menyangga langit-langit atau wuwungan masjid. Tiangnya yang hijau dipenuhi ukiran bunga dan tanaman serta dilindungi kaca.

Pada bagian ujung atas saka tunggal tersebut, juga terdapat empat sayap kayu yang disebut "papat kiblat lima pancer" yaitu menunjuk empat arah mata angin dan satu pusat atau arah menunjuk ke atas. Secara umum, ini diartikan sebagai simbol pasrah kepada Yang Maha Kuasa.

Sejak tahun 1976, sebagian bangunan telah ditembok. Namun, anyaman bambu bermotif wajik melapisi bagian interior masjid berukuran 15x17 meter itu. Semilir angin lembut menelusup di sela-sela jendela jeruji di bagian depan dan samping masjid tertua Indonesia itu.

Bukti lain dari peradaban masjid tertua Indonesia ini adalah karakteristik masyarakat di sekitar Masjid Saka Tunggal. Mereka masih melestarikan tradisi Islam yang kental bernuansa Jawa tradisional.

Mayoritas warga di sekitar masjid tertua Indonesia ini adalah penganut Islam Aboge, atau umat Islam yang menggunakan kalender Alif Rebo Wage.

Tradisi Islam Aboge di Masjid Saka Tunggal Banyumas

Penganut Islam Aboge di Masjid Saka Tunggal bertarawih. (Foto: Liputan6.com/Muhamad Ridlo)

"Jumlah penduduk 3.700 orang, kira-kira. Rata-rata Aboge. Memang ada juga yang menggunakan kalender nasional," ucap Imam Masjid Saka Tunggal dan juga juru kunci masjid tertua Indonesia ini, Sulam.

Sulam adalah generasi ke-12 juru kunci. Ayahnya, Sopyani (77) juga merupakan juru kunci ke-11 yang kini telah pensiun. Bersama dengan Sulam, masih ada dua kunci lainnya, yakni Subagyo dan Sudirman.

"Pak Dirman sudah meninggal dunia, tapi sekarang belum mengangkat penggantinya," ucapnya.

Salah satu tradisi yang masih kental dan terus dilestarikan oleh masyarakat sekitar Masjid Saka Tunggal adalah tradisi penjarohan atau jaroh yaitu ziarah dengan tujuan menghormati leluhur, dan biasa digelar setiap tanggal 26 Rajab dan mencapai puncaknya pada Syakban.

Dalam kegiatan tersebut biasanya warga bergotong-royong mengganti pagar bambu yang mengelilingi masjid dan juga makam sekitar masjid.

Secara umum, tata peribadatan jemaah penganut Islam Aboge tak jauh berbeda dengan umat Muslim lainnya. Yang membedakan adalah kalendernya. Ini membuat hari-hari besar Islam Aboge tiba pada hari berbeda dengan umat Islam lainnya.

Ada yang unik dengan peribadatan di Masjid Saka Tunggal. Masjid ini hanya digunakan untuk tiga kali salat berjamaah, yakni Magrib, Isya, dan Subuh, serta salat Jumat. Tak ada salat jamaah Zuhur dan Ashar di masjid ini.

Juru kunci generasi ke-11, Sopyani mengatakan kebiasaan ini dipengaruhi oleh pekerjaan masyarakat sekitar yang kebanyakan berprofesi sebagai petani. Siang dan sore hari, sebagian besar warga masih berada di ladang atau di hutan.

 

Pengeras Suara Hanya Digunakan Saat Salat Ied

Imam Masjid Baitussalam yang juga Juru Kunci Generasi ke-12 Masjid Saka Tunggal Banyumas, Sulam. (Foto: Liputan6.com/Muhamad Ridlo)

Keunikan lainnya, masjid ini tidak menggunakan pengeras suara kecuali untuk Salat Idulfitri dan Salat Idul Adha. Azan dan ikamah pada hari-hari biasa tidak pernah menggunakan pengeras suara. Untuk menandakan masuk waktu salat, pengurus masjid akan membunyikan kentong dan beduk.

"Mau dikeras-kerasin pakai pengeras suara kalau tidak mau ya tetap tidak mau. Tapi hanya dengan beduk dan kentong kalau memang ada panggilan hati ya cepat-cepat ke masjid," Sopyani menerangkan.

Pada Ramadan, salat tarawih di Masjid Saka Tunggal berjumlah 23 rakaat, terdiri dari 20 salat tarawih dan tiga salat witir, mirip dengan yang dilakukan oleh Muslim NU. Namun, ada satu tradisi unik usai salat tarawih.

Tradisi setelah salat adalah zikir dengan cara mematikan seluruh lampu. Sekitar lima menit kemudian, lampu dinyalakan.

Kemudian, tradisi tidur atau jidur dimulai untuk mengiringi salawatan jemaah yang saling bersalaman satu sama lainnya. Sepanjang bersalam-salaman, jemaah melantunkan salawat Nabi dan puji-pujian doa kepada Allah.

Sulam mengatakan mematikan lampu usai salat tarawih adalah kebiasaan yang sudah dilakukan sejak ratusan tahun lalu. Pada zaman listrik belum masuk ke kawasan ini, sentir atau teplok juga selalu dimatikan untuk memanjatkan zikir dan doa. Lampu dimatikan agar doa lebih khusyuk.

"Maksud lampu dimatikan itu biar lebih khusyuk sewaktu berdoa. Itu saja," ucap Sulam.

 

Legenda Monyet Keramat Penunggu Masjid Tertua

Monyet keramat penunggu Masjid Saka Tunggal Banyumas. (Foto: Liputan6.com/Muhamad Ridlo)

Usai berdoa, tiap malam Ramadan, jemaah akan melakukan tradisi makan nyamikan atau makanan kecil yang dibuat secara bergilir oleh warga. Di sela itu, sejumlah anggota jemaah melakukan tadarus rutin tiap malam pada bulan Ramadan.

Aktivitas ibadah Ramadan akan bertambah seiring masuknya 10 hari terakhir Ramadan, atau malam likuran. Jemaah akan melakukan sejumlah tradisi, di antaranya kepungan.

Itu dilakukan sebagai pertanda bahwa jemaah bersyukur telah melewati sebagian bulan Ramadan dengan selamat dan menginjak sepertiga akhir Ramadan yang dipercaya sebagai malam-malam penuh berkah.

Keunikan lain masjid ini adalah tinggalnya ratusan monyet di sekitar masjid. Keberadaan monyet-monyet ini diyakini tak kalah tua dengan keberadaan masjid.

Ada legenda yang menyebut bahwa monyet ini merupakan jelmaan santri yang dikutuk lantaran abai dengan panggilan ibadah salat Jumat. Oleh Kiai Tolih, santri-santri itu dikutuk.

"Monyet itu kan tabiatnya susah diatur. Ya ceritanya seperti itu," Sulam mengungkapkan.

Dahulu, konon monyet hidup berdampingan dengan penduduk setempat. Akan tetapi, kini monyet justru sangat menggangu. Monyet kerap masuk ke rumah penduduk dan merusak apa yang ada di rumah tersebut. Tanaman juga tak luput dari serbuan monyet.

Sayangnya, kini monyet telah berubah menjadi hama. Seorang warga, Karsini menduga, jumlah makanan yang tersedia di hutan tak lagi sebanding dengan jumlah monyet yang mencapai ratusan ekor. Mereka terbagi menjadi lima koloni.

Namun, warga tak pernah menyakiti atau membunuh monyet ini. Sebab mereka percaya bahwa monyet ini adalah peninggalan masa lalu yang harus dijaga.

"Ya paling digusah, diusir," ucap Karsini.

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kemenhub: Manuver G Force Capt Vincent Raditya Tak Lazim di Penerbangan Sipil

Posted: 28 May 2019 10:00 PM PDT

 

Liputan6.com, Jakarta - Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah memanggil Capt. Vincent Raditya untuk menghadiri rapat pembahasan indikasi pelanggaran. Pemanggilan tersebut dilakukan usai beredar video aktivitas penerbangan Capt. Vincent Raditya pada saat mengoperasikan pesawat Cessna 172 registrasi PK-SUY yang berpenumpang Limbad.

Dari hasil rekaman terlihat Capt. Vincent Raditya pada saat mengoperasikan pesawat terbang terdapat beberapa kesalahan yang dilakukan yaitu membawa penumpang duduk disamping Pilot (Hot Seat), baik pilot maupun penumpang tidak menggunakan shoulder harness sesuaai ketentuan CASR 91.105 dan CASR 91.107.

Selain itu Capt. Vincent Raditya juga memberikan kendali terbang kepada orang yang tidak berwenang dan dengan sengaja melakukan manuver zero gravity (G Force) kepada penumpang umum padahal Capt. Vincent Raditya bukan pemegang otorisasi Flight Instructor.

Manuver zero gravity (G Force) bukan manuver yang normal atau lazim dilakukan dalam penerbangan sipil, karena manuver tersebut dapat menimbulkan ketidaknyamanan pada penumpang, membahayakan dan berpotensi mengakibatkan kecelakaan.

Manuver tersebut apabila dilakukan oleh seseorang yang tidak menguasai dengan baik aspek-aspek terbang aerobatik dan batasan performance pesawat terbang dapat membuat pesawat terbang mengalami stres berlebih pada airframe atau flight control karena overload.

 

Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub Polana B. Pramesti menjelaskan, Kemenhub mengambil langkah terkait indikasi pelanggaran yang dilakukan oleh Capt. Vincent Raditya.

"Direktorat Jenderal Perhubungan Udara mengambil tindakan tegas dengan mengambil langkah Cancellation Single Engine Land Class Rating didalam ATPL 6702 atas nama Capt. Vincent Raditya," jelas Polana dikutip dari keterangan tertulis, Rabu (29/5/2019).

Namun demikian, Ditjen Hubud akan memberikan kesempatan kepada Capt. Vincent Raditya apabila menginginkan kembali kemampuan Single Engine Land Class Rating, maka dapat mengajukan kembali sesuai ketentuan CASR Part 61.

Langkah ini diambil oleh Ditjen Hubud, untuk mengingatkan kepada para operator penerbangan, bahwa keselamatan dan keamanan penerbangan adalah prioritas utama.

"Kami menghimbau kepada seluruh penerbang pesawat udara sipil untuk tidak melakukan aksi manuver zero gravity (G Force) kepada penumpang umum, karena dapat menimbulkan ketidaknyamanan pada penumpang, dan membahayakan keselamatan dan keamanan penerbangan," tutup Polana.

 

Usai Prank Limbad, Izin Terbang Single Engine Capt Vincent Raditya Dicabut

Vincent Raditya (sumber: instagram/vincentraditya)

Sebelumnya, Video prank Limbad dengan pilot Capt Vincent Raditya sempat trending di YouTube. Ketika itu, pilot penerbangan sebuah maskapai ternama ini melakukan Zero Gravity di atas udara.

Capt Vincent Raditya berdalih untuk mengedukasi Limbad mengenai Zero Gravity. Alhasil ketika hal itu dilakukan, Limbad pun dibuat ketakutan dan teriak-teriak.

Hal ini memicu pro-kontra dari kalangan warganet hingga Deddy Corbuzier dan Anji eks Drive. Keduanya pun membuat konten khusus mengenai Zero Gravity yang dilakukan Capt Vincent Raditya terhadap Limbad.

Bahkan Deddy menilai, karier Limbad bisa hancur gara-gara Zero Gravity yang membuat Limbad mengeluarkan suara. Pasalnya, selama ini Limbad sudah dikenal sebagai salah satu pesulap yang tak pernah berbicara. 

Lantaran masalah ini semakin melebar, Kementrian Perhubungan pun mengambil sikap tegas. Dalam surat bernomor AV.402/0041/DKPPU/v/2019 tertanggal 21 Mei 2019, Kemenhub memutuskan untuk mencabut izin terbang Capt Vincent Raditya untuk pesawat single engine.

Selama ini, pilot yang juga YouTuber itu memang sering membuat video serupa. Dalam melakukan aksi Zero Gravity, Capt Vincent Raditya menggunakan pesawat single engine Cessna 172 miliknya yang diterbangkan di ketinggian 1.500 kaki.

Kemenhub juga memberikan tiga bukti pelanggaran yang dilakukan Capt Vincent Raditya, sehingga terpaksa membatalkan izin terbang pesawat single engine.

1. Capt Vincent Raditya pada saat mengoperasikan pesawat Cessna 172 registrasi PK-SUY dengan membawa penumpang yang duduk di samping Pilot (Hot Seat), tidak menggunakan shoulder harness sesuai ketentuan dalam CASR 91.105 dan CASR 91.107.

2. Capt Vincent Raditya memberikan kendali terbang pesawat Cessna 172 registrasi PK-SUY kepada orang yang tidak berwenang. Hal ini tidak sesuai dengan ketentuan dalam CASR 91.109.

3. Capt Vincent Raditya pada saat mengoperasikan pesawat Cessna 172 registrasi PK-SUY dengan sengaja melakukan exercise G Force (zero gravity) kepada penumpang umum.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jangan Terlewat, Berikut 5 Hal yang Harus Diperhatikan Soal Lailatul Qadar

Posted: 28 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Memasuki 10 hari terakhir di bulan Ramadan, tentu semua orang disibukkan dengan berbagai kegiatannya masing-masing. Ada yang sibuk melakukan iktikaf di masjid, berburu pakaian lebaran, menyiapkan kue lebaran, dan lain sebagainya.

Namun, jangan lupa bahwa ada satu malam yang keistimewaannya lebih baik dari beribadah selama 1000 bulan. Malam tersebut dikenal dengan malam lailatul qadar.

Malam lailatul qadar ini jatuh pada hari ganjil di 10 hari terakhir di bulan Ramadan. Malam ini merupakan malam yang tepat bagi umat muslim untuk meminta ampunan kepada Allah swt.

Meskipun tidak mudah, tetapi salah satu cara untuk bisa mendapatkan malam lailatul qadar adalah dengan memperbanyak ibadah pada 10 malam terakhir di bulan Ramadan. Kamu juga harus memperhatikan 5 hal berikut untuk mempersiapkan malam lailatul qadar.

1. Manfaat Lailatul Qadar

Juga dikenal sebagai malam kemuliaan, malam lailatul qadar merupakan malam yang penting karena pada malam tersebut semua dosa akan diampuni. Bersamaan dengan itu, semua kebaikan yang dilakukan pun akan dikalikan dengan ibadah selama seribu bulan.

Namun, hal apakah yang bisa membuat malam lailatulkadar menjadi malam yang istimewa? Secara historis, lailatul qadar dikenal sebagai malam diturunkannya alquran melalui malaikat Jibril.

Alquran berisi tentang berbagai pedoman hidup bagi umat Islam. Alquran juga berisi kisah sejarah para nabi, sehingga manusia dapat belajar mengenai sejarah Islam dan penyebarannya.

Singkatnya, alquran diturunkan untuk membuat orang-orang tetap berada di jalan yang benar.

2. Maksimalkan 10 Malam Terakhir

Tidak ada yang tahu persis kapan waktu malamlailatul qadar tiba. Satu-satunya hal yang diketahui adalah malam lailatulkadar jatuh pada 10 malam terakhir di bulan Ramadan.

Jadi, kamu harus beribadah dengan lebih giat dan memanfaatkan waktu dengan sangat baik. Lakukanlah ibadah yang biasanya jarang kamu lakukan, seperti melaksanakan salat sunah tahajud.

Kamu juga bisa menghabiskan waktu dengan membaca alquran, mencari pengampunan, meminta keselamatan, dan lain sebagainya. Dengan begitu, kamu tidak akan berisiko melewatkan berkat dari malam kemuliaan ini.

3. Melakukan Iktikaf

Umat muslim membaca pada hari ke-28 bulan suci Ramadan di pelataran Masjid Istiqlal, Jakarta, Selasa (12/6). Sejumlah umat muslim meningkatkan ibadah mereka dengan itikaf di Masjid Istiqlal jelang berakhirnya Ramadan. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Iktikaf adalah kegiatan berdiam diri di dalam masjid sebagai suatu bentuk ibadah untuk mendekatkan diri kepada Allah swt. Biasanya iktikaf dilakukan selama beberapa hari dengan tujuan agar terbebas dari berbagai gangguan dan urusan duniawi.

Kamu bisa mengajak teman atau keluargamu untuk melakukan iktikaf bersamamu. Dengan syarat, mereka bisa membuatmu merasa termotivasi untuk melakukan perbuatan baik dan menjadi seorang muslim yang lebih baik pula.

Bukan malah mengalihkan perhatian dan mengganggumu pada saat iktikaf.

4. Melakukan Amal

Jika kamu ingin mendapat keberkahan di malamlailatul qadar, kamu dapat menyumbangkan sedikit makanan atau uang kepada mereka yang lebih membutuhkan. Berbagi rezeki dengan orang lain adalah bentuk amal yang bermanfaat.

Senyum yang akan terlihat pada wajah orang-orang yang menerima amal akan membuatmu merasa kegiatan ini memberikan banyak kebahagiaan. Terlebih lagi, semua amalan yang tercatat pada malam lailatul qadar akan dilipatgandakan seakan beribadah selama seribu tahun.

Semua keberkahan ini bisa didapatkan jika kamu memperbanyak berbagi pada orang lain.

5. Melakukan Detoks dari Media Sosial

Cara terbaik untuk menjauh dari segala urusan duniawi salah satunya adalah dengan menjauhi media sosial. Untuk menghindari godaan dari media sosial tersebut, kamu bisa menghabiskan waktu dengan beriktikaf di masjid.

Media sosial banyak berisi gunjingan, berita palsu, dan berbagai skandal yang kurang bermanfaat bagi diri. Jadi, matikan atau kurangi penggunaan ponsel selama 10 malam terakhir di bulan Ramadan.

Setelah menyimak hal-hal tersebut, mari berdoa semoga kita semua bisa bertemu dengan malam lailatul qadar dan mendapatkan banyak amalan pada malam tersebut. Selamat beribadah!

 

Reporter:

Rahma Wulan Mei Anjaeni

Universitas Pendidikan Indonesia

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ribuan Fasilitas Kesehatan Siaga di Sepanjang Jalur Mudik Pulau Jawa

Posted: 28 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Salah satu jalur mudik yang paling banyak disorot adalah di wilayah Pulau Jawa. Dengan adanya jalur Pantai Utara, Pantai Selatan, dan tol Pulau Jawa, pilihan jalur darat semakin banyak.

Mengutip data yang didapat Health Liputan6.com dari Kementerian Kesehatan pada Rabu (29/5/2019), untuk mengatasi banyaknya pemudik yang mencoba melintasi jalur tol Jakarta-Surabaya, serta potensi kemacetan, setidaknya telah disiapkan beberapa fasilitas kesehatan (faskes) sepanjang jalur mudik tol dan arteri.

Beberapa faskes tersebut berada di Gerbang Tol Cikarang Utama, Gerbang Tol Cigombong, Jembatan Kaligawe (Pantura Demak), Gerbang Tol Colomadu, dan Gerbang Tol Ngawi.

Sementara itu, untuk fasilitas pelayanan kesehatan di tiga provinsi Pulau Jawa, berikut ini rincian menurut Kemenkes hingga tanggal 18 Mei 2019.

Faskes di 3 Provinsi Pulau Jawa

Pos kesehatan di Pelabuhan Merak, Banten yang siaga di arus mudik dan balik 2018. (Foto: Sehat Negeriku)

1. Provinsi Jawa Barat

Di Provinsi Jawa Barat, tersedia 654 puskesmas, 186 Rumah Sakit, 315 Pos Kesehatan, 705 ambulans R4, 17 ambulans R2, dan 11 Public Safety Center (PSC).

2. Provinsi Jawa Tengah

Di provinsi Jawa Tengah, terdapat 154 puskesmas, 136 rumah sakit, 225 pos kesehatan, 468 ambulans R4, dan 53 ambulans R2. Selain itu, tersedia juga 43 PSC.

3. Provinsi Jawa Timur

Untuk provinsi Jawa Timur, fasilitas pelayanan kesehatan adalah 924 puskesmas, 239 rumah sakit, 178 klinik, 243 pos kesehatan, dan 16 PSC.

Selain itu, apabila mengalami kejadian gawat darurat, pemudik bisa menghubungi 119 yang merupakan nomor PSC.

 

Menkes Imbau Pengemudi yang Lelah Istirahat

Menteri Perhubungan Budi Karya bersama Menteri Kesehatan Nila Moeloek meninjau pengamanan dan angkutan lebaran 2019 di Stasiun Gambir, Jakarta, Minggu (26/5/2019). Menhub menyatakan moda transportasi kereta api masih menjadi primadona bagi masyarakat yang ingin mudik. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Menteri Kesehatan Nila Farid Moeloek sendiri meminta apabila pemudik sudah merasa kelelahan atau tidak enak badan, untuk berhenti sejenak di fasilitas kesehatan yang disediakan.

"Kalau misalnya ada pusing-pusing, berhenti di rest area. Cek tekanan darah, cek gula darah, bahkan periksa stres juga bisa, " kata Nila di Stasiun Gambir, Jakarta pada Selasa (28/5/2019).

Sementara, di 34 provinsi, Kemenkes sudah menyiapkan 6.047 fasilitas kesehatan. Faskes tersebut terdiri dari 4.210 puskesmas, 144 rumah sakit rujukan dan 375 rumah sakit di sekitar jalur Pantura, 188 public safety center, 207 Kantor Kesehatan Pelabuhan, dan 923 pos kesehatan.

Saksikan juga video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Foto Bareng Afgan, Ibunda Ridwan Kamil Suka Lesung Pipinya

Posted: 28 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Afgan yang baru saja berulang tahun pada 27 Mei lalu, merupakan salah satu penyanyi yang digemari oleh masyarakat Tanah Air.

Penyanyi yang terkenal lewat lagu "Terima Kasih Cinta" ini memang banyak dikagumi. Tak hanya karena suaranya yang merdu, tapi juga karena paras Afgan yang tampan.

Salah satu pengemar Afgan adalah ibunda dari Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Pada Rabu (29/5/2019), Ridwan Kamil melalui akun Instagram @ridwankamil, mengunggah foto dirinya dan sang Ibunda bersama penyanyi pria berlesung pipit itu.

Dalam unggahan foto tersebut, ibunda Ridwan Kamil terlihat tersenyum ceria. Ridwan Kamil menuliskan bahwa sang ibunda yang ingin berpose dengan Afgan.

Lesung Pipi

Ridwan Kamil bersama sang ibunda berfoto dengan Afgan. (Instagram @ridwankamil)

Di caption Instagramnya, Ridwan Kamil menuliskan bahwa sang ibunda menyukai lesung pipi Afgan.

"Saya: "Memang mamah ngefans dengan lagu-lagunya?". Mamah: "Bukan, tapi itu lesung pipinya Afgan ada dua seperti mamah. Emil mah cuman satu"."

Ternyata sang Ibunda kagum dengan lesung pipi Afgan yang ada dua seperti dirinya.

(natasha/mgg)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cantiknya Kue Krawang, Kue Khas Gorontalo Saat Lebaran

Posted: 28 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Gorontalo - Dalam tradisi masyarakat Indonesia menyajikan kue kering saat lebaran telah berlangsung turun temurun. Setiap keluarga memiliki kue kering favorit yang menjadi suguhan untuk menyambut tamu yang bersilahturahmi di hari raya.

Salah satu kue kering yang terkenal adalah kue Krawang atau Karawo yang berasal dari Gorontalo. Selain memiliki rasa yang enak, kue Krawang memiliki ciri khas yaitu motif bunga yang berada di atas kue.

"Motifnya itu yang membedakan kue Krawang dengan kue kering lain," kata Sonya Yahya (56) yang sore itu tengah sibuk membuat adonan kue Krawang dirumah produksinya yang terletak di Kelurahan Moodu, Kecamatan Kota Timur, Kota Gorontalo.

Menurutnya dalam membuat kue Krawang, adonan yang sudah jadi selanjutnya dimasukkan ke dalam oven hingga matang. Setelah matang, kue kering tersebut akan dilukis dengan motif bunga tertentu. Untuk adonan yang dipakai untuk melukis terdiri dari gula, putih telur dan pewarna.

"Nah membuat adonan gula untuk melukis itu harus hati hati.karena jika adonannya salah, bisa berpengaruh saat melukis motif diatas kue," kata Sonya yang telah memulai usahanya sejak 1998.

Dalam membuat kue Krawang ia menyebut dibutuhkan ketelitian dan kesabaran dalam melukis setiap motif agar bisa seragam dan tidak rusak. Untuk pekerjaan melukis ini diakui Sonya tidak semua karyawannya yang bisa melukis di atas kue.

"Inspirasi motifnyanya bisa datang dari mana saja. Biasanya motifnya bunga tertentu," imbuhnya.

Sonya tidak memungkiri kue Krawang menjadi salah satu kue yang banyak dibeli. Terlebih menjelang lebaran pesanan kue tersebut bisa meningkat hingga 70 persen dari hari biasanya.

"Sekarang seharusnya kami sudah berhenti agar bisa membuat kue lain. Tapi karena pesanan terus ada, mau tidak mau kami tetap produksi kue Krawang karena tidak mau mengecewakan pelanggan," jelasnya. 

Ia merinci untuk satu toples berukuran besar kue Krawang dijual dengan harga Rp 350 ribu sedangkan untuk toples kecil ditawarkan dengan harga Rp 150 ribu.

"Biasanya yang pesan itu dari luar daerah atau para pendatang yang hendak pulang ke kampung halamannya," katanya menambahkan. (Andri Arnold)

 

Simak juga video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dapat Harta Gono Gini Rp 529 Triliun, Eks Istri Jeff Bezos Bakal Sumbangkan Setengahnya

Posted: 28 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Mantan istri Jeff Bezos, yakni MacKenzie, berjanji untuk menyumbangkan setengah hartanya untuk amal. Hal ini dia ucapkan beberapa bulan setelah selesai bercerai dengan si orang terkaya di dunia itu.

Miliarder baru tersebut telah menandatangani Giving Pledge, sebuah upaya yang mendorong orang-orang terkaya di dunia untuk menyumbangkan sebagian besar harta mereka untuk amal.

Inisiatif ini diperkenalkan oleh dua orang terkaya dunia, yakni Warren Buffet serta Bill dan Melinda Gates pada 2010.

Sekadar informasi, MacKenzie menjadi salah satu orang terkaya di dunia setelah bercerai dari pendiri Amazon Jeff Bezos, awal tahun ini. Pada Indeks Miliarder Bloomberg, MacKenzie berada pada posisi ke 22.

Mengutip CNN Business, Rabu (29/5/2019), kekayaan MacKenzie diperkirakan mencapai USD 36,6 miliar atau setara Rp 529 triliun. Sementara, mantan suaminya memimpin daftar orang terkaya di dunia dengan kekayaan sebesar USD 114 miliar.

Kini, MacKenzie menyebut, "Saya memiliki jumlah uang yang tidak setimpal untuk dibagikan."

Dalam suratnya, dia menambahkan, "Pendekatan saya untuk filantropi akan terus saya lakukan. Itu memang membutuhkan waktu, usaha, dan perhatian. Namun saya tidak akan menunggu hingga harta saya habis."

Tanggapan Jeff Bezos

Jeff Bezos dan MacKenzie menghadiri Amazon Studios Oscar Celebration di Delilah, West Hollywood, California, 26 Februari 2017. (JEROD HARRIS / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / AFP)

Sementara itu, dalam akun Twitternya, Jeff Bezos memuji keputusan sang mantan istri. "MacKenzie sangat luar biasa dan bijaksana, serta efektif dalam filantropi dan saya bangga padanya," kata Bezos dalam cuitannya.

MacKenzie merupakan satu dari 19 orang terkaya yang ikut menandatangani Giving Pledge, pada 28 Mei 2019.

Selain MacKenzie, pendiri WhatsApp Brian Acton, pendiri Pinterest Paul Sciarra, dan CEO Coinbase Brian Armstrong ikut menandatangani komitmen amal tersebut.

"Kemurahan hari kelompok ini merupakan refleksi dan inspirasi, guna menciptakan dunia yang lebih baik bagi orang lain, yakni dengan pengorbanan pribadi yang besar," tutur Warren Buffett dalam pernyataannya.

MacKenzie, Wanita Terkaya Nomor 3 di Dunia

Jeff Bezos dan MacKenzie menghadiri Vanity Fair Oscar Party di Wallis Annenberg Center, Beverly Hills, California, Amerika Serikat, 4 Maret 2018. (DIA DIPASUPIL / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / AFP)

Pendiri Amazon, Jeff Bezos dan istrinya, MacKenzie, akhirnya sudah menyelesaikan seluruh proses perceraian. Berakhirnya seluruh proses pada Kamis 4 April 2019 itu disebut-sebut sebagai kasus perceraian termahal.

Usai berakhirnya proses ini, MacKenzie menuturkan bahwa dia akan memberikan seluruh sahamnya di The Washington Post dan Blue Origin pada sang mantan suami, Jeff Bezos.

Meski melepas saham dua perusahaan tersebut ke mantan suami, MacKenzie masih mempertahankan saham di Amazon. Dia bersama Jeff Bezos masih memiliki 75 persen saham perusahaan termasuk hak voting.

Dengan pembagian ini, seperti dikutip dari Strait Times, Jumat (5/4/2019), MacKenzie kini menjadi wanita ketiga terkaya di dunia. Dia berada di bawah pewaris L'Oreal Francoise Bettencourt Meyers dan anak pendiri Walmart Alice Walton.

Jeff dan MacKenzie Bezos sendiri mengumumkan perpisahan mereka pada Januari 2019. Lalu, MacKenzie sempat membuat unggahan di Twitter berisi akhir penyelesaian pernikahan mereka.

"Bersyukur telah menyelesaikan proses perpisahan perkawinan saya dengan Jeff dengan dukungan satu sama lain termasuk semua orang yang memberi perhatian," tulis MacKenzie.

Dari pernikahannya selama 25 tahun, keduanya dikaruniai empat orang anak.

Sekadar diketahui, Jeff Bezos kini berusia 54 tahun. Sementara MacKenzie berusia 48 tahun. Keduanya bertemu di kantor lamanya, sebelum Bezos mendirikan Amazon.

(Tin/Isk)

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

3 Aksi Nekat Pilot Vlogger Vincent Raditya yang Picu Izin Terbang Dicabut

Posted: 28 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Nama Vincent Raditya membuat heboh. Lelaki yang berprofesi sebagai pilot maskapai Batik Air itu ramai menjadi perbincangan akibat aksi nekatnya hingga izin terbangnya dicabut oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub).

Soal dicabutnya izin terbang pilot yang sekaligus vlogger juga ini diketahui publik melalui Instagram Story penyanyi Lucinta Luna pada Senin, 27 Mei 2019.

Dalam unggahan Lucinta itu,  terdapat surat dari Kemenhub. Di bagian bawah, Lucinta menuliskan kalimat, "Masih mau ngajak collabs terbang naik pesawat? Ratu mah ogah, takut."

Dalam surat bernomor AU407/0047/DKPPU/V/2019 yang dibuat pada 21 Mei 2019 membeberkan alasan pencabutan izin penerbangan pilot Vincent Raditya. Surat tersebut ditandatangi atas nama Direktur Jenderal Perhubungan Udara, Direktur Kelaikudaraan dan Pengoperasian Pesawat Udara, Captain Avirianto S. 

 

3 Alasan Kemenhub

Surat pencabutan izin terbang pilot Vincent Raditya dari Kementerian Perhubungan (Dok.Instagram/@omg.indonesia.id)

Ada beberapa alasan mengapa Kemenhub mencabut izin terbang pilot Vincent Raditya, seperti dalam surat yang beredar. Berikut tiga alasan yang sangat penting yang membuat Vincent tak bisa lagi terbang.

Pertama, saat  mengoperasikan pesawat Cessna 172, Vincent  tak menggunakan tali pengikat bahu (shoulder harness). Sesuai ketentuan, pilot harus menggunakan shoulder harness, termasuk saat membawa penumpang duduk di samping pilot.

Kedua, Vincent memberikan kendali terbang pesawat Cessna 172, kepada orang yang tak berwenang. Padahal, ia bukan pemegang otorisasi Flight Instructor.

Ketiga, saat mengoperasikan pesawat Cessna 172, Vincent dengan sengaja melakukan exercise G Force (zero gravity) kepada penumpang umum. Zero Gravity bukan manuver normal dalam penerbangan sipil, karena bisa menimbulkan ketidaknyamanan bagi penumpang.

Tanggapan Vincent Raditya

Vincent Raditya saat memberikan klarifikasi soal pencabutan izin terbangnya dari Kementerian Perhubungan (Dok.YouTube/Vincent Raditya)

Lewat kanal YouTube, Vincent Raditya membenarkan jika izin terbangnya dicabut oleh Kementerian Perhubungan. Sebelumnya, banyak orang yang menanyakan tentang kebenaran kabar tersebut.

"Bahwa benar lisensi terbang saya dicabut untuk yang single engine," kata Vincent, Senin, 27 Mei 2019.

Vincent mengatakan, ia mendapat banyak simpati atas pencabutan izin terbangnya dari netizen. Meski begitu, Vincent menerima pencabutan tersebut.

"Saya menerimanya dengan ikhlas dan lapang dada," ungkapnya.

"Jadi, buat para netizen sekalian nggak perlu khawatir kalaupun tanpa ada pesawat itu, saya akan terus berjuang untuk membuat konten buat kalian semua. Saya hanya berharap netizen bisa mengikuti isi dari vlog saya. Saya akan terus berusaha memberikan yang terbaik buat kalian," tegasnya.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Shopee Liga 1: Lawan Persib Bandung, Semen Padang Waspadai Empat Pemain

Posted: 28 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Padang - Semen Padang akan menjamu Persib Bandung dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019, Rabu (29/5/2019). Pelatih Semen Padang, Syafrianto Rusli mewaspadai lini serang Maung Bandung yang dianggap berbahaya.

"Laga perdana di kandang ini, kita tentunya menargetkan tiga poin atas Persib Bandung. Tapi kita tetap tidak boleh lengah, kita wajib mewaspadai lini serang mereka yang sangat berbahaya," ujar Syafrianto Rusli seperti dilansir situs resmi Shopee Liga 1.

Semen Padang membutuhkan poin penuh usai terdampar di posisi juru kunci klasemen sementara Shopee Liga 1. Menjamu Persib dalam liga yang disiarkan langsung Indosiar, Tim Urang Awak -julukan Semen Padang- pun didukung faktor historis.

Ya, Persib Bandung tidak pernah menang dalam dua lawatan terakhir ke Padang. Mereka kalah 0-4 dan imbang 0-0 saat bermain di Agus Salim.

Syafrianto mengatakan, Semen Padang tak boleh hanya terpaku kepada Ezechiel N'douassel untuk menghalau serangan Persib Bandung. Ia pun menyebut nama Artur Gevorkyan sebagai pemain yang juga mematikan.

""Kita lihat pemain baru mereka, Artur bermain sangat bagus dilaga pertama lalu, mampu mencetak dua gol. Dia gelandang serang tetapi muncul tiba-tiba kedepan," kata Syafrianto.

"Saya harap pemain saya, Fridolin Yoku bisa mematikannya. Selain itu Ezechiel N'Douassel juga wajib kita waspadai," ujar Syafrianto, yang membawa Semen Padang promosi ke Shopee Liga 1 musim ini.

 

Dua Pemain Sayap

Febri Haryadi. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Tak hanya para striker, Syafrianto juga mengatakan dua gelandang sayap Persib, Ghozali Siregar dan Febri Haryadi juga patut diwaspadai. Ia memastikan kedua pemain itu bakal dijaga ketat.

"Tidak hanya dua nama itu, di sayap mereka Ghozali dan Febri Hariyadi juga akan mendapatkan penjagaan dari pemain belakang. Yang jelas kami akan bermain solid, disiplin dan menyerang demi meraih tiga angka tersebut," kata Syafrianto mengakhiri.

Klasemen Shopee Liga 1

Klasemen Liga 1 2019 (Soccerway.com)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: WNA Jerman Penyebar Isu Brimob Sipit Ditangkap

Posted: 28 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Polisi menangkap seorang WNA Jerman bernama Jerry D Gray karena dianggap menyebarkan video provokatif dan hoaks tentang anggota Brimob yang diimpor dari China.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dari Dubai, Pesawat yang Ditumpangi Prabowo Terbang ke Austria

Posted: 28 May 2019 09:56 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Private Jet Ambraer 190/ Lineage 1000 dengan nomor registrasi 9HNYC, pesawat sewa ditumpangi capres nomor urut 02 Prabowo Subianto, tercatat meninggalkan Dubai, Uni Emirate Arab (UAE), usai mendarat sekira pukul 13.53 waktu setempat atau 16.53 WIB pada Selasa 28 Mei 2019.

Hal tersebut diketahui, usai Tim Liputan6.com mengakses situs penerbangan internasional, FlightAware. Diketahui, situs ini dapat melacak rekam jejak penerbangan global dengan menuliskan seri atau tipe pesawatnya.

Tak lama berselang, rekam jejak pesawat yang ditumpangi Prabowo langsung meneruskan penerbangan ke Wina, Austria. Pesawat itu bertolak dari Bandara Al Maktoum pukul 15.09 waktu setempat, atau pukul 18.09 WIB.

Flight Aware

Masih lewat situs yang sama, private jet tersebut diketahui mendarat di Bandara Internasional Vienna Austria, pukul 19.13 Central European Summer Time (CEST), atau pukul 00.13 WIB, Rabu 29 Mei 2019.

Kendati demikian, belum dipastikan apakah jet pribadi sewaan ini turut mengangkut Prabowo beserta rombongan ke Austria, atau tidak.

Sebelumnya, pihak Imigrasi Kementerian Hukum HAM Republik Indonesia membenarkan Prabowo beserta rombongan bertolak ke Dubai melalui Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur pukul 08.14 WIB.

Bersama Prabowo, data manifes Imigrasi merilis empat warga negara asing yang diketahui ikut pergi bersama. Mereka adalah dua warga berkebangsaan Rusia, satu orang warga Amerika Serikat, dan satu orang warga Jerman.

"Rusia bernama Mr Mikhail Davzdov dan Mrs Anzhelika Butaeva. Amerika Serikat, Mr Justin Darrell Flores Howard dan seorang berkebangsaan Jerman, Mr Mischa Demermann," tulis keterangan Kasubag Humas Ditjen Imigrasi Kemenkumham, Sam Fernando, Selasa 28 Mei 2019.

Selain empat warga negara asing, rombongan Prabowo turut mengajak tiga kolega asal Indonesia. Mereka adalah, Edy Arman, Yoriko Fransisko Karapang, dan Gibrael Habel Karapang.

Alasan Prabowo ke Dubai

Pasangan capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto (tengah) dan Sandiaga Uno (kanan) memberi keterangan kepada awak media di Rumah Kertanegara, Jakarta, Kamis (18/4). Prabowo kembali mendeklarasikan menang Pilpres 2019. (Liputan6.com/JohanTallo)

Juru bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Ahmad Riza Patria menegaskan, calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto bertolak ke Dubai, Uni Emirat Arab disebabkan sejumlah urusan. Salah satunya terkait pemeriksaan kesehatan.

"Biasa ada urusan ketemu kolega, bisnis. Sekaligus periksa kesehatan," tutur Riza Patria saat dihubungi, Selasa (28/5/2019).

Dia menyebut, Prabowo memang rutin memeriksakan kesehatannya. Hal itu memang menjadi karakter, terlebih bagi seorang mantan prajurit TNI.

"Nggak (sakit). Prabowo itu sehat, kemarin saya ketemu sehat. Cuma Prabowo itu orang yang rutin periksa kesehatan, rajin olahraga. Berenang dan naik kuda rajin," jelas dia.

Pemeriksaan kesehatan baru dilakukan lantaran kesibukan Pilpres 2019. Mumpung ada waktu, menurut dia Prabowo kemudian kembali menjalankan rutinitasnya.

"Periksa kesehatan rajin, bagus kok. Kesehatan prima. Dia kan disiplin, namanya mantan tentara, purnawirawan. Selama kampanye pilpres ini kan waktu sibuk, belum sempat ke luar negeri menemui kolega dan teman. Sekalian cek kesehatan," kata Riza.

Hanya saja, kurun waktu Prabowo berada di Dubai tidak dapat dipastikan dan yang pasti memakan lebih dari dua hari. Selain karena lokasi yang jauh, ada juga urusan lain yang tidak bisa dibeberkan.

"Nggak tahu saya. Biasanya nggak lama. Tapi kan itu di Dubai. Kecuali kalau di Bangkok bisa 1 sampai 2 hari. Ya ada urusan juga ya (selain cek kesehatan)," Riza menandaskan.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Duduk di Depan Toko, Seorang Mahasiswa Jadi Korban Penyerangan Salah Sasaran

Posted: 28 May 2019 09:50 PM PDT

Patroli Indosiar, Bandung - Seorang mahasiswa di Dayeuhkolot, Bandung menjadi korban salah sasaran dua kelompok yang sedang bertikai. Akibat penyerangan, korban mengalami trauma dan menderita luka bekas senjata tajam.  

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Rabu (29/5/2019), aksi saling serang dua kelompok pemuda terekam kamera pengawas di sebuah minimarket.

Dalam peristiwa tersebut, seorang mahasiswa bernama Franky Lombur Sinaga mengalami luka di bagian tangan karena terkena bacokan pisau salah seorang penyerang.  

Polisi menduga pemuda Franky korban salah sasaran karena dari hasil penyelidikan sementara, ia tidak terlibat dalam aksi serang dua kelompok.

"Kemungkinan sampai saat ini masih dianggap salah sasaran mengingat korban tidak ada permasalahan," ujar Kapolsek Dayeuhkolot Kompol Sudrajat.  

Polisi masih menyelidiki motif dua kelompok yang terlibat penyerangan dan memburu  orang-orang yang terlibat di dalamnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Djoko Rahardjo Abumanan Diangkat Jadi Plt Direktur Utama PLN

Posted: 28 May 2019 09:49 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Rapat UmumPemegang Saham (RUPS) PT PLN (Persero) mengangkat Djoko Rahardjo Abumanan menjadi pejabat pelaksana tugas (Plt.) Direktur Utama PLN. Ia menjalankan tugas Sofyan Basir yang saat ini tengah menjalani proses hukum terkait perkara kasus suap proyek Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Mulut Tambang Riau-1.

Penyerah Surat Keputusan (SK) pengangkatan Djoko Rahardjo Abumanan berlangsung di kantor Kementerian BUMN Jakarta Pusat, pada Rabu (29/5/2019). 

"Sebelumnya Pak Djoko Rahardjo Abumanan menjabat sebagai Direktur Bisnis Regional Jawa Bali dan Nusa Tenggara," jelas Plh. Executive Vice President Corporate Communication & CSR PLN Dwi Suryo Abdullah.

Sementara itu untuk posisi Direktur Bisnis Regional Jawa Bagian Timur dan Nusa Tenggara digantikan oleh Supangkat Iwan Santoso yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Pengadaan Strategis Dua.

RUPS PLN juga mengangkat dan menetapkan Sripeni Inten Cahyani sebagai Direktur Pengadaan Strategis Satu. Surat Keputusan diberikan oleh Deputi Bidang Usaha Energi, Logistik, Kawasan dan Pariwisata Kementerian BUMN Edwin Hidayat Abdullah.

 

Susunan Direksi Baru

(Foto: Dokumentasi PLN)

Dengan perubahan diatas maka susunan Direksi PLN sebagai berikut:

1. Djoko Raharjo Abumanan sebagai Plt Direktur Utama PLN.

2. Sripeni Inten Cahyani sebagai Direktur Pengadaan Strategis 1

3. Djoko Raharjo Abumanan sebagai Direktur Pengadaan Strategis 2

4. Sarwono Sudarto sebagai Direktur Keuangan

5. Muhamad Ali sebagai Direktur Human Capital Management

6. Syofvi Felienty Roekman sebagai Direktur Perencanaan Korporat

7. Amir Rosidin sebagai Direktur Bisnis Regional Jawa bagian Tengah

8. Supangkat Iwan Santoso sebagai Direktur Bisnis Regional Jawa Bagian Timur, Bali dan Nusa Tenggara

9. Haryanto W.S. sebagai Direktur Bisnis Regional Jawa bagian Barat

10. Machnizon sebagai Direktur Bisnis Regional Kalimantan

11. Syamsul Huda sebagai Direktur Bisnis Regional Sulawesi

12. Ahmad Rofiq sebagai Direktur Bisnis Maluku dan Papua

13. Wiluyo Kusdwiharto sebagai Direktur Bisnis Regional Sumatera.

Jajaran Direksi, Manajemen dan seluruh Pegawai PLN mengucapkan selamat dan akan mendukung penuh kepemimpinan Bpk Joko Abumanan selaku Plt Dirut PLN.

PLN terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik dan prima bagi seluruh pelanggan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Kami Rita Sherpa, Pencetak Rekor 24 Kali Mendaki Gunung Everest

Posted: 28 May 2019 09:45 PM PDT

Pendaki asal Nepal, Kami Rita Sherpa melambaikan tangan setelah turun dari Gunung Everest di Kathmandu, Nepal, Sabtu (25/5/2019). Kami Rita Sherpa memulai pendakian yang ke-24 pada 15 Mei 2019 dan menyelesaikannya pada Selasa, 21 Mei 2019 pukul 6.38 pagi. (REUTERS/Navesh Chitrakar)

Pendaki asal Nepal, Kami Rita Sherpa melambaikan tangan setelah turun dari Gunung Everest di Kathmandu, Nepal, Sabtu (25/5/2019). Kami Rita Sherpa memulai pendakian yang ke-24 pada 15 Mei 2019 dan menyelesaikannya pada Selasa, 21 Mei 2019 pukul 6.38 pagi. (REUTERS/Navesh Chitrakar)

Pendaki asal Nepal, Kami Rita Sherpa melambaikan tangan setelah turun dari Gunung Everest di Kathmandu, Nepal, Sabtu (25/5/2019). Rencananya, Kami masih akan melakukan satu kali lagi pendakian Gunung Everest sebelum pensiun dari olahraga ekstrem tersebut. (REUTERS/Navesh Chitrakar)

Pendaki asal Nepal, Kami Rita Sherpa melambaikan tangan setelah turun dari Gunung Everest di Kathmandu, Nepal, Sabtu (25/5/2019). Rencananya, Kami masih akan melakukan satu kali lagi pendakian Gunung Everest sebelum pensiun dari olahraga ekstrem tersebut. (REUTERS/Navesh Chitrakar)

Pendaki asal Nepal, Kami Rita Sherpa disambut oleh istrinya di bandara di Kathmandu, Nepal, Sabtu (25/5/2019). Kami merasa masih mampu untuk melakukan pendakian ke Gunung Everest. (AP Photo/Niranjan Shrestha)

Pendaki asal Nepal, Kami Rita Sherpa disambut oleh istrinya di bandara di Kathmandu, Nepal, Sabtu (25/5/2019). Kami merasa masih mampu untuk melakukan pendakian ke Gunung Everest. (AP Photo/Niranjan Shrestha)

Pendaki asal Nepal, Kami Rita Sherpa disambut oleh istrinya di bandara di Kathmandu, Nepal, Sabtu (25/5/2019). Kami merupakan penduduk asli Desa Thame yang terletak di dekat Gunung Everest. (AP Photo/Niranjan Shrestha)

Pendaki asal Nepal, Kami Rita Sherpa disambut oleh istrinya di bandara di Kathmandu, Nepal, Sabtu (25/5/2019). Kami merupakan penduduk asli Desa Thame yang terletak di dekat Gunung Everest. (AP Photo/Niranjan Shrestha)

Pendaki asal Nepal, Kami Rita Sherpa disambut oleh saudara perempuannya di bandara di Kathmandu, Nepal, Sabtu (25/5/2019). Kami telah 24 kali mendaki gunung tertinggi di dunia dengan ketinggian 8.848 meter tersebut. (AP Photo/Niranjan Shrestha)

Pendaki asal Nepal, Kami Rita Sherpa disambut oleh saudara perempuannya di bandara di Kathmandu, Nepal, Sabtu (25/5/2019). Kami telah 24 kali mendaki gunung tertinggi di dunia dengan ketinggian 8.848 meter tersebut. (AP Photo/Niranjan Shrestha)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cara Unik Cowok Ini Ajak Gebetan ke Prom Night Manis Banget, Bikin Tersipu

Posted: 28 May 2019 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Pesta prom night atau pesta kelulusan menjadi acara yang ditunggu-tunggu oleh kebanyakan anak SMA yang baru saja lulus. Salah satu hal yang paling ditunggu-tunggu danmenegangkan adalah mengajak gebetan menjadi pasangannya di pesta prom night.

Mungkin kebanyakan orang akan mengajak seseorang untuk menjadi pasangan di prom night lewat WhatsApp atau hanya bicara biasa. Tapi berbeda dengan yang dilakukan seorang cowok bernama Jett Hwang yang unik dan anti mainstream.

Belum lama ini, sebuah video jadi viral di media sosial. Video tersebut memperlihatkan seorang cowok mengenakan kostum Pikachu di depan umum untuk mengajak gebetannya pergi ke pesta prom night.

Ia bahkan menari dengan diiringi beberapa lagu. Jett Hwang juga mendapat bantuan dari teman-temannya yang berdiri di belakang sambil mengangkat balon emas bertuliskan 'Prom'. Teman-teman Jett menamai momen ajak gebetan ke pesta prom night dengan 'Promposal', seperti yang Liputan6.com lansir dari Next Shark, Rabu (29/5/2019).

Tak Malu-Malu Menari di Depan Umum

 

Dengan menggunakan kostum Pikachu, Jett melakukan dance yang lucu untuk menarik perhatian gebetannya. Pikachu tersebut melakukan tarian di depan umum tanpa malu-malu.

Jett joget diiringi dengan lagu Back Street Boys – I Want It That Way. Ia melakukan aksi unik tersebut di depan sekolahnya sambil mengenakan kostum Pikachu.

Tak cukup satu lagu saja, Pikachu ini juga menari dengan lagu Michael Jackson, The Way You Make Me Feel hingga soundtrack film Magic Mike (Pony - Ginuwine). Ia terlihat mahir dalam menari.

Bukan hal yang mudah menari dengan menggunakan kostum Pikachu. Selain panas, kostum Pikachu itu terlihat kebesaran dan sulit bergerak saat dikenakan.

Setelah lagu berakhir, Jett akhirnya membuka kostum Pikachu-nya dan mengambil buket bunga dari temannya untuk menyerahkan kepada gadis pujaan hatinya. Sementara semua orang bersorak di belakangnya, sang gadis merasa tersentuh oleh aksi yang dilakukan Jett. Mereka berdua kemudian berpelukan dan sepertinya usahanya terbayar, karena gebetan Jett setuju untuk diajak ke Prom Night bersama.

Menghibur Teman-teman

Jett Hwang (sumber: NextShark)

Tak hanya teman-temannya yang terhibur, banyak netizen merasa terhibur atas aksi Jett yang punya cara istimewa untuk ajak gebetannya pergi ke pesta. Tak sedikit dari mereka memuji Jett.

"Ini sangat menggemaskan. Caranya manis untuk mengajak seseorang pergi ke pesta," puji netizen.

Tidak banyak orang yang nekat melakukan hal unik untuk menarik perhatian orang yang disayang, seperti Jett. Selain membutuhkan keberanian, juga harus siap menerima jika ditolak di depan umum. Untung cara unik Jett berhasil dan berkesan untuk gebetannya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kreditur Sepakat, Produsen Snack Taro Lolos dari Ancaman Pailit

Posted: 28 May 2019 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Anak usaha PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk (AISA) yaitu PT Putra Taro Paloma (PTP) dan PT Balaraja Bisco Paloma (BBP), produsen makanan ringan Taro akhirnya mendapatkan persetujuan dari kreditur dalam proses penundaan kewajiban pembayaran utang (PKPU) di Pengadilan Niaga Jakarta Pusat.

Corporate Secretary TPS Food, Michael Hadylala menuturkan, keputusan penyelesaian proses PKPU anak usahanya tersebut didapat pada Selasa 28 Mei 2019. 100 persen kreditur anak usaha TPS Food tersebut setuju proses penyelesaian PKPU. 

"Kemarin voting diterima. Secured (kreditur separatis) 100 persen setuju termasuk UOB. Konkuren 32, kreditur 100 persen setuju," ujar Michael, saat dihubungi Liputan6.com lewat pesan singkat, Rabu (28/5/2019).

Selanjutnya, perseroan menunggu homologasi atau pengesahan hakim atas persetujuan antara debitur dan kreditur konkruen untuk akhiri kepailitan atau pailit. Kreditur konkuren ini merupakan kreditur yang tidak memegang jaminan apa-apa, sedangkan kreditur separatis memiliki hak untuk melakukan eksekusi objek jaminannya dan mendapatkan piutang terlebih dahulu ketimbang kreditur konkuren.

Michael menuturkan, dengan proses penyelesaian PKPU ini, perseroan dapat mengoptimalkan kembali operasional ke depan.

Selain itu, dengan persetujuan perdamaian dalam proses PKPU ini, Michal menuturkan, pihaknya meminta grace period restrukturisasi utang hingga Juni 2020. Dalam grace period tersebut, dana yang terkumpul akan digunakan untuk modal kerja perseroan.

"Harapannya penjualan bisa ditingkatkan dan nantinya keuntungan operasional digunakan untuk bayar utang," tutur dia.

Adapun kewajiban dari anak usaha PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk yaitu PTP dan BBP sekitar Rp 500 miliar.

Sebelumnya, anak usaha perseroan hadapi kasus PKPU yang terdaftar di Pengadilan Niaga Jakarta Pusat dengan Nomor Perkasa 117/Pdt.Sus-PKPU/2018/PN Jkt.Pst. Pemohon kasus PKPU tersebut PT Bank UOB Indonesia.

Kewajiban PTP ke Bank UOB Indonesia sekitar Rp 180 miliar. Michael sebelumnya pernah menuturkan, persetujuan oleh Bank UOB Indonesia ini cukup berpengaruh terhadap proses penyelesaian PKPU.

"Kalau UOB setuju dengan proposal perdamaian di Taro akan sangat berpengaruh dengan kelancaran pelaksanaan proposal perdamaian di PKPU TPS Food dan TPS-PMI. Kalau UOB enggak bersedia mendukung kita di proposalnya Taro dan Taro pailit, itu efeknya akan berpengaruh ke TPS Food dan TPS-PMI," tutur dia.

 

Nasib Produsen Taro

Pengunjung melintas dekat layar monitor pergerakan saham di gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (2/1). Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada pembukaan perdagangan saham 2019 menguat 10,4 poin atau 0,16% ke 6.204. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Sebelumnya, manajemen PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk (AISA) berharap para kreditor dapat menerima proposal perdamaian yang ditawarkan perseroan untuk proses penundaan kewajiban pembayaran utang (PKPU) untuk anak usaha perseroan PT Putra Taro Paloma (PTP) dan PT Balaraja Bisco Paloma (BBP).

Dua anak usaha perseroan ini yang memproduksi makanan ringan atau disebut snack merek Taro. Adapun kasus PKPU anak usaha perseroan ini terdaftar di Pengadilan Niaga Jakarta Pusat dengan nomor perkara 117/Pdt.Sus-PKPU/2018/PN Jkt.Pst. Pemohon kasus PKPU tersebut PT Bank UOB Indonesia.

Corporate Secretary TPS Food, Michael H.Hadylala menuturkan, saat ini masih dalam proses PKPU yaitu anak usaha perseroan PT Putra Taro Paloma (PTP) dan PT Balaraja Bisco Paloma (BBP). Perseroan akan hadapi proses pemungutan suara (voting) terhadap proposal perdamaian yang diajukan perseroan.

Keputusan diterimanya proses perdamaian dengan kreditur ditentukan pada pekan depan. Michael menuturkan, pihaknya dibantu oleh Deloitte untuk pembuatan proposal perdamaian.

"Kalau Taro pekan depan. Proposal perdamaian sudah kami siapkan. Optimistis, berkah Ramadan. Kreditur bisa terima proposal perdamaian dengan kepastian pembayaran utang-utang. Kreditur tersebut banyak mulai dari bank, pemegang obligasi dan sukuk.  Target sebelum Lebaran ini sudah selesai (proses PKPU)," tutur Michael saat dihubungi Liputan6.com, Sabtu (25/5/2019).

Ia menuturkan, kalau kreditur konkruen mayoritas sudah sepakat. Saat ini nasib produsen Taro berada di tangan kreditur separatis yaitu UOB. Kreditur separatis memiliki hak untuk melakukan eksekusi objek jaminannya dan mendapatkan piutang terlebih dahulu ketimbang kreditur konkuren. 

"Sekarang tinggal UOB sebagai kreditur separatis apakah akah membiarkan Taro pailit? Karena sekarang bola tangan di UOB," tutur dia.

Michael menambahkan, jika proses PKPU anak usaha di bidang makanan ringan ini selesai, perseroan akan fokus untuk menyelesaikan utang-utang perseroan. Selain itu, perseroan juga fokus mengembangkan bisnis makanan setelah bisnis beras perseroan dinyatakan pailit.

Akuisisi Taro oleh TPS Food pada 2011

Makanan ringan Taro ini memang sudah lama beredar di Indonesia dan dikenal publik sejak 1984.

 Sebelum dibeli oleh Tiga Pilar Sejahtera Food, makanan ringan merekTaro dipegang oleh Unilever. PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk menyelesaikan akuisisi  merek Taro dan pabrik dari PT Unilever Indonesia pada Desember 2011.  

Nilai akuisisinya diperkirakan Rp 200 miliar lebih. Akuisisi merek Taro tersebut diharapkan dapat mendongkrak pendapatan bagi Tiga Pilar Sejahtera Food.

Saa itu, Unilever Indonesia melepas merek Taro untuk fokus pada bisnis utamanya yaitu home, personal care, food dan ice cream. Sementara itu, Unilever juga akuisisi merek Taro pada 2003 dari PT Rasa Mutu Utama.

Induk Usaha Lolos Pailit

Indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup melemah 0,33% atau 18,94 poin ke level 5.693,39, Jakarta, Selasa (30/5). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Sedangkan proses PKPU  induk usaha perseroan yaitu TPS Food dan anak usaha perseroan Tiga Pilar Sejahtera sudah diterima proposal perdamaiannya oleh kreditur pada pekan ini.

Kasus PKPU itu terdaftar dalam PKPU Nomor 121/Pdt.Sus-PKPU/2018/PN.Jkt.Pst terhadap PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk dan PKPU Nomor 18/Pdt.Sus-PKPU/2018/PN.Smg terhadap PT Tiga Pilar Sejahtera dan PT Poly Meditra Indonesia. Permohonan perkara tersebut diajukan PT Sinarmas Asset Management dan PT Asuransi Simas Jiwa.

"Tiga Pilar Sejahtera Senin ini proposal perdamaian sudah diterima di PN. Semarang. Sedangkan TPS Food di PN Jakarta Pusat," ujar dia.

Michael menuturkan, jika proses PKPU selesai, perseroan akan menagih piutang yang macet dari sejumlah distributor. Diharapkan dengan ada tambahan dari tagihan piutang bisa membantu perseroan.

Selain itu, perseroan juga akan fokus untuk genjot penjualan sehingga menambah modal. Dengan begitu, kondisi keuangan diharapkan lebih baik ke depan.

Berdasarkan laporan keuangan 2017 yang disampaikan di Bursa Efek Indonesia (BEI), perseroan mencatatkan liabilitas Rp 5,31 triliun pada 31 Desember 2017 dari periode sama tahun sebelumnya Rp 4,99 triliun.

 

Divisi Beras Pailit

Ilustrasi Beras (Istimewa)

Adapun nasib divisi beras dinyatakan pailit di Pengadilan Niaga di Semarang pada awal Mei 2019. Kepailitan itu terjadi pada entitas anak perseroan dalam perkara Nomor 15/Pdt.Sus-PKPU/PN.Smg terhadap PT Dunia Pangan, PT Sukses Abadi Karya Inti, PT Indo Beras Unggul dan PT Jatisari Sri Rejeki.

Dalam keputusan pengadilan tersebut juga menunjuk dan mengangkat Suwandi dan Giri Singgih Hartarto sebagai kurator dalam proses kepailitan anak usaha perseroan.

Corporate Secretary PT TIga Pilar Sejahtera Food Tbk, Michael Hadylala menuturkan, keputusan pailit terhadap divisi beras memang berdampak terhadap perseroan tetapi tidak terlalu banyak. Dalam dua hingga tiga tahun ini juga, kinerja perseroan lebih banyak ditopang dari bisnis makanan.

"Tidak banyak pengaruhnya karena bisnis makanan yang berkontribusi lebih banak dalam dua hingga tiga tahun terakhir," ujar dia.

Ia menambahkan, bila memang kondisi normal, seharusnya kontribusi divisi makanan dan beras bisa 50:50. Akan tetapi, 2-3 tahun terakhir, bisnis makanan lebih berkontribusi besar terhadap kinerja perseroan.

Meski demikian, ada keputusan pailit ini, menurut Michael pengaruhi proses pelepasan divisi beras. Perseroan akan melepas aset divestasi beras sebelum ada proses PKPU. "Dengan ada keputusan PKPU nilainya tidak optimal," kata dia.

Seperti diketahui, Tiga Pilar Sejahtera Food ketika anak usaha perseroan yaitu Indo Beras Unggul dan Jatisari Sri Rejeki sempat bermasalah.

Hal ini bermula pada 20 Juli 2017, saat itu, Tim Satuan Tugas (Satgas) Ketahanan Pangan dan Operasi Penurunan Harga Beras Mabes Polri gerebek sebuah gudang beras milik PT Indo Beras Unggul di Bekasi dengan dugaan melakukan kecurangan pada kemasaran produk beras di pasaran. Pada 2 Februari 2018, PT Jatisari Sri Rejeki diputuskan bersalah oleh Pengadilan Negeri Karawang.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kakorlantas: One Way Sepanjang 193 Km Akan Diberlakukan Saat Arus Mudik 2019

Posted: 28 May 2019 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri berencana melakukan uji coba penerapan sistem satu arah atau one way di Tol Trans Jawa. Langkah itu dilakukan sebagai bentuk antisipasi kemacetan yang kerap terjadi saat mudik hari raya Idul Fitri.

Kakorlantas Polri Irjen Pol Refdi Andri menjelaskan, pemberlakukan one way dimulai tiga hari sebelum lebaran atau 30 Mei hingga 2 Juni 2019 di Gerbang Tol Cikampek Utama hingga Brebes Barat, Jawa Tengah.

"Kita akan memberlakukan one way selama tiga hari saat puncak arus mudik lebaran, yang dimulai 30 Mei hingga 2 Juni 2019," kata Kakorlantas Polri Irjen Pol Refdi Andri saat meninjau persiapan mudik lebaran di GT Cikampek Utama, Minggu (26/5/2019).

Dia juga memastikan pemberlakuan one way juga akan diberlakukan saat arus balik mulai Brebes barat km 263 hingga Cikampek Utama km 70, sejak tanggal 10 hingga 12 Juni 2019.

"Pemberlakuan satu arah saat arus mudik dan balik lebaran diberlakukan H-3 hingga H-3 lebaran," pastinya.

 

Uji Coba 30 Mei

Kakorlantas Polri Irjen Refdi Andri Saat Meninjau Pelabuhan Merak, Banten, Jumat (10/5/2019). (Foto: Yandhi Deslatama/Liputan6.com)

Jenderal Bintang Dua juga menjelaskan, pemberlakukan satu arah dari Jakarta hingga Brebes barat karena volume kendaraan pemudik pada H-3 akan mengalami peningkatan secara siginifikan. Setelah pemindahan gerbang utama Cikarang ke gerbang Utama Cikampek sejak 23 Mei 2019 mampu mengurangi kemacetan.

Uji coba itu akan dilakukan pada 30 Mei 2019. Uji coba tersebut, kata dia, sekaligus sebagai bahan evaluasi untuk penerapannya ke depan, sehingga saat puncak arus mudik dan arus balik lebaran akan pertimbangan dalam mengambil keputusan selanjutnya.

"Justru pada hari pertama akan dilakukan uji coba, mudah-mudahan tanggal 30 Mei nanti sudah dapat gambaran sehingga keputusan-keputusan lebih baik lagi sudah lebih matang," jelas Refdi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Masuk Radar MU, Alderweireld Pilih Setia di Tottenham

Posted: 28 May 2019 09:35 PM PDT

Jakarta Toby Alderweireld masih betah di Tottenham Hotspur dan tak berencana hengkang dalam waktu dekat. Pernyataannya tersebut sekaligus menepis rumor dirinya akan pindah ke Manchester United (MU) atau Juventus musim depan. 

Sejak musim lalu ada banyak rumor transfer terkait masa depan Alderweireld. Bek Timnas Belgia itu kontraknya akan berakhir pada musim panas 2020. Dia dirumorkan akan dijual Tottenham pada musim panas nanti.

Sejauh ini ada dua klub yang diberitakan ingin menggaet bek berusia 29 tahun itu pada musim panas nanti. Mereka adalah MU dan Juventus yang disebut gencar memburu tanda tangan sang bek.

Namun, Alderweireld menegaskan belum tertarik untuk pindah meski kontraknya akan habis di London Utara. "Saya akan mengatakan hal yang sama persis seperti yang saya katakan dalam beberapa tahun terakhir," ujar Alderweireld kepada Sport360, Selasa (28/5/2019). 

Alderweireld mengatakan belum terpikir berpaling dari The Lillywhites. Ia menyebut kemungkinan besar akan bertahan di The New White Hart Lane kendati kontraknya kian menipis.

"Fokus saya saat ini hanyalah Spurs, dan karena fokus ini saya meraih musim yang sangat baik bersama tim ini," kata Alderweireld. 

Alderweireld juga menegaskan tidak ambil pusing dengan banyaknya klub yang disebut menginginkan jasanya di musim panas nanti.

"Saya memang hanya memiliki sisa satu tahun di kontrak saya, jadi apa yang ada dalam pikiran saya adalah saya akan bermain untuk Spurs musim depan," tegas Toby Alderweireld soal ketertarikan MU dan Juventus. 

Sumber: Bola.net

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Langkah Mudah yang Bisa Dilakukan Setelah Konsumsi Makanan Tinggi Kolesterol

Posted: 28 May 2019 09:35 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Setiap orang memiliki kolesterol di dalam tubuhnya. Kolesterol ini terbentuk di dalam hati dan memiliki fungsi penting untuk tubuh. Terdapat dua jenis kolesterol yang terdapat di dalam tubuh manusia. Pertama, kolesterol LDL. Merupakan jenis kolesterol yang berbahaya bagi tubuh. Kedua, kolesterol HDL. Merupakan kolesterol yang dapat melarutkan kolesterol jahat di dalam tubuh.

Untuk itu, sebenarnya kamu masih membutuhkan konsumsi makanan berkolesterol namun tetap dalam batas normal. Batas normal kolesterol dalam tubuh adalah 160 – 200 mg saja. Jadi, kamu jangan terburu-buru berpikir negatif soal kolesterol. Menjadi bahaya ketika kadar kolesterol terlalu tinggi, yang dapat menyebabkan penyakit dan juga menyumbat aliran darah.

Tapi, kalau kamu sudah terlanjur mengonsumsi makanan tinggi kolesterol, kamu perlu segera untuk menetralkannya agar kadar kolesterol di dalam tubuh kamu tidak menumpuk. Berikut ini, Liputan6.com, Rabu (29/5/2019) telah merangkum dari berbagai sumber beberapa langkah mudah yang bisa kamu lakukan agar kolesterol tidak naik.

Minum Air Hangat

Air hangat | unspalsh.com

Saat kamu sudah terlalu banyak mengonsumsi makanan tinggi kolesterol, kamu bisa langsung coba menetralisirnya dengan minum air hangat. Minum air hangat diklaim bisa membantu meluruhkan minyak dan kolesterol, sehingga tak masuk ke pembuluh darah dan disimpan di dalam tubuh.

Jangan Langsung Tidur Setelah Makan

Ilustrasi tidur. Sumber foto: unsplash.com/Zohre Nemati.

Kalau kamu mengonsumsi makanan tinggi kolesterol pada malam hari, usahakan untuk tidak langsung tidur. Kamu dianjurkan untuk melakukan beberapa gerakan kecil seperti jalan-jalan sebentar, melakukan peregangan, melakukan pekerjaan rumah yang ringan. Jika memungkinkan kamu juga bisa melakukan gerakan yoga untuk membakar kalori.

Olahraga Sebentar

Ilustrasi Olahraga / copyright shutterstock

Untuk membakar kalori dan membuang kolsterol dalam tubuh, kamu perlu olahraga atau menggerakkan tubuh paling tidak selama 20 menit. Namun jangan melakukan gerakan yang terlalu keras. Kamu bisa melakukan gerakan sederhana seperti berjalan, naik turun tangga, bergerak sambil mengikuti alunan music atau bersepeda.

Hindari Minum Dingin

Air Es

Gorengan merupakan salah satu sumber makanan pemicu kolesterol tinggi. Jadi, ketika kamu mengonsumsi gorengan dalam jumlah yang cukup banyak, hindari untuk langsung mengonsumsi minuman yang dingin-dingin.

Air es bisa disebut bisa membekukan minyak dan kolesterol di dalam pencernaan. Hal ini nantinya akan sulit untuk dicerna dan menyusahkan organ liver, usus, dan lambung.

Makan yang Asam-asam

Air Lemon / Sumber: iStockphoto

Setelah mengonsumsi makanan tinggi kolesterol, kamu bisa mencoba mengonsumsi makanan yang terasa asam seperti belimbing wuluh, lemon, jeruk, tomat, dan buah lainnya yang asam. Kandungan asam ini bisa menetralkan minyak dan membantu menghancurkan kolesterol.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Fakta Menarik Final Liga Europa Chelsea Vs Arsenal

Posted: 28 May 2019 09:35 PM PDT

Liputan6.com, Baku - Chelsea dan Arsenal akan saling jegal demi meraih trofi Liga Europa dalam laga final yang akan berlangsung di Olympic Stadium, Baku, Azerbaijan, Kamis (30/5/2019) dinihari WIB. Siapapun yang menang tak hanya akan meraih trofi melainkan tiket ke Liga Champions.

Chelsea punya pengalaman bagus bermain di final Liga Europa pada musim 2012/13. Ketika itu, mereka sukses juara dengan mengalahkan wakil Portugal, Benfica dengan skor 2-1.

The Blues juga punya catatan impresif saat harus berlaga di final level Eropa. Chelsea sukses memenangkan lima final sejak musim 1970/71.

Sementara itu, Arsenal punya sejarah sebaliknya. Meriam London hanya satu kali menang dari enam kali menang saat harus bermain di laga final.

Namun demikian, Arsenal punya sosok Unai Emery. Pelatih berkebangsaan Spanyol ini memiliki rekor impresif dengan tiga kali juara Liga Europa bersama Sevilla.

Selain fakta-fakta tersebut, berikut fakta-fakta lain seputar laga final Liga Europa Chelsea vs Arsenal dinihari nanti seperti dilansir situs resmi UEFA.

 

 

Fakta Menarik

Arsenal vs Chelsea. (AP/Frank Augstein)

1. Final Liga Europa telah tiga kali mempertemukan dua tim dari negara yang sama. Dua finalis yang dari negara yang sama sebelumnya hadir pada musim 2011 saat Porto bertemu wakil Portugal lainnya, FC Braga. Semusim setelahnya, dua wakil Spanyol Atletico Madrid bertemu Athletic Bilbao.

2. Chelsea tidak terkalahkan dalam 14 laga terakhir mereka di Liga Europa. The Blues mendominasi Grup L sebelum mengeliminasi berturut-turut Malmo, Dynamo Kyiv, Slavia Praha, dan Eintracht Frankfurt.

Fakta Menarik

3. Ini adalah final Liga Europa pertama bagi Arsenal. Saat masih bernama Piala UEFA, Arsenal pernah ke final di musim 1999/2000, namun kalah penalti 1-4 oleh Galatasaray.

4. Arsenal telah mencatatkan lima kemenangan di Liga Europa. Ini merupakan jumlah terbanyak sepanjang keikutsertaan mereka.

5. Belum pernah ada kartu merah di final Liga Europa.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Egg Boy Sumbang Hampir Rp 1 Miliar ke Korban Penembakan Masjid Selandia Baru

Posted: 28 May 2019 09:34 PM PDT

Liputan6.com, Melbourne - Egg Boy, seorang remaja Australia yang melempar telur ke kepala senator sayap kanan yang kontroversial, mengatakan dia menyumbang hampir 100.000 dolar Australia atau sekitar Rp 997 juta kepada korban penembakan masjid Christchurch, Selandia Baru.

 
 
 
View this post on Instagram

Finally!!! After a huge amount of red tape,$99,922.36 has today been transferred to the Christchurch Foundation and Victims Support. For those of you who don't know, there were 2 Go Fund Me pages set up to help cover the cost of my legal fees and to 'buy more eggs'. Gratefully, Gordon Legal acted probono for me so I don't have any legal fees. I decided to donate all monies to help provide some relief to the victims of the massacre... it wasn't mine to keep. I want to thank Corey and @sajjad12345 who set up the funds and every single person who donated to the money and made this possible. To the victims of the Tragedy, I whole heartedly hope that this can bring some relief to you. Keep spreading the love. ❤️🙌🏻

A post shared by Will Connolly (@willconnolly__) on

Insiden pelemparan telur yang dilakukan Will Connolly kepada Fraser Anning terjadi pada Maret lalu. Sejak itu, remaja 17 tahun tersebut dijuluki sebagai "Egg Boy". Sumbangan untuk membayar biaya bantuan hukumnya pun mengalir.

Senator Anning memicu kemarahan ketika dia mengatakan migrasi Muslim adalah penyebab penembakan di Masjid Christchurch. Di mana 51 orang tewas dalam serangan itu.

Anning juga secara resmi dikecam oleh Senat Australia pada bulan April karena ucapannya yang dinilai mengerikan terkait ragedi penembakan di Masjid Selandia Baru.

Connolly bertemu dengan Fraser Anning saat konferensi pers di Melbourne pada 16 Maret lalu. Rekaman bentrokan antara Egg Boy dan sang senator pun menjadi viral.

Dalam rekaman itu juga menunjukkan Anning melakukan pembalasan secara fisik sebelum para pendukungnya melumpuhkan sang remaja ke lantai.

Pemindahan Uang ke Badan Amal

Aksi Will Connolly

Kampanye penggalangan dana online dibuat untuk Connolly untuk "membeli lebih banyak telur" dan menutup biaya bantuan hukumnya.

Kendati demikian polisi memilih untuk tidak mengajukan tuntutan bulan lalu, hanya memberi remaja itu "peringatan resmi". Mereka juga memutuskan bahwa respons pembalasan Anning adalah tindakan membela diri.

 

Connolly mengatakan pada jaringan berita Australia, Ten bulan Maret lalu: "Saya mengerti apa yang saya lakukan bukanlah hal yang benar untuk dilakukan. Namun, telur ini telah menyatukan orang-orang."

Pada Selasa 28 Mei, Connolly mengumumkan bahwa ia telah memindahkan semua uang sumbangannya ke badan amal Selandia Baru yang bertanggung jawab soal upaya penggalangan dana resmi.

"Kepada para korban tragedi itu, dengan sepenuh hati aku berharap ini dapat membantumu," katanya.

Meskipun tindakannya mendapat pujian, aksinya juga memicu perbincangan di Australia tentang bentuk-bentuk protes politik.

Demonstran lain yang melakukan aksi serupa Eggboy hanya mendapat dukungan publik lebih sedikit setelah melempar sebutir telur ke Perdana Menteri Scott Morrison awal bulan ini.

Detik-Detik Pelemparan Telur

Senator Australia Fraser Anning yang menuai kecaman atas komentar negatifnya terhadap penembakan Selandia Baru (AFP/ Mick Tsikas)

Pada Sabtu 16 Maret, senator Queensland yang dikenal karena pandangan anti-imigrannya, berbicara kepada wartawan di Melbourne ketika Connolly yang berusia 17 tahun, datang dan memecahkan sebutir telur di kepalanya.

Anning berbalik dan meninju wajah sang Egg Boy sebelum meraihnya dan mencoba mendaratkan pukulan lagi. Kemudian sekelompok pengawal Anning bergegas dan menjatuhkan bocah itu ke tanah.

Setelah video penimpukan telur ke kepala Senator Anning viral di media sosial, seorang remaja laki-laki bernama Will Connolly muncul dan mengaku sebagai Egg Boy. Dia juga mengunggah video tentang dirinya, berbicara sedih mengenai apa yang telah dipelajari dari pengalamannya pada akhir pekan lalu.

"Jangan menimpuk telur pada politikus, atau bersiap diserang 30 bogan pada saat bersamaan," kata Connolly seraya mengusap wajahnya.

Bogan sendiri merupakan istilah dalam bahasa Inggris aksen Australia, yang berarti "orang berwawasan sempit".

Sementara pada akun Instagram Connolly, tidak ditemukan unggahan tentang preferensi politiknya, melainkan deretan aktivitas yang umum dilakukan oleh anak muda seusianya.

Tetapi setelah Connolly mengaku sebagai Egg Boy, akun Instagram-nya diserbu oleh pesan dukungan dari basis penggemar yang berkembang.

"Anda seorang malaikat," tulis seorang pengguna Instagram.

Yang lain memanggilnya "legenda mutlak" dan menulis, "Kami membutuhkan lebih banyak (orang) seperti Anda."

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

3 Apartemen dan 1 Motor Sitaan dari Fuad Amin Terjual Rp 3,2 Miliar

Posted: 28 May 2019 09:32 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berhasil melelang barang rampasan milik mantan Bupati Bangkalan Fuad Amin. Barang rampasan Fuad yang berhasil dilelang berupa tiga unit apartemen dan satu unit motor.

"Dari proses lelang eksekusi barang rampasan atas nama Fuad Amin laku terjual sejumlah barang, yaitu tiga unit apartemen di Jakarta, dan satu unit motor, dengan nilai total sebesar Rp 3,2 miliar," ujar Juru Bicara KPK Febri Diansyah saat dikonfirmasi, Rabu (29/5/2019).

KPK sebelumnya melelang sejumlah aset atau barang rampasan milik Fuad Amin yang telah divonis dan berkekuatan hukum tetap atau inkrah. Total ada 14 aset Fuad Amin yang dilelang.

14 aset Fuad Amin yang dilelang itu terdiri dari tanah, rumah, apartemen, hingga sepeda motor dengan beragam harga limit. Total nilai limit dari barang rampasan yang akan dilelang tersebut mencapai Rp 63,28 miliar.

Tanah dan bangunan seluas 2.345 meter persegi yang terletak di Kelurahan Cipinang Cempedak, Kecamatan Jatinegara menjadi objek lelang termahal dari 14 aset tersebut. Nilai limitnya mencapai Rp 33,63 miliar.

Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang

Terpidana kasus suap dan pencucian uang, Fuad Amin tiba di Gedung KPK, Jakarta, Senin (22/10). Fuad Amin menjalani pemeriksaan sebagai saksi dugaan suap pemberian fasilitas dan izin di Lapas Sukamiskin. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Sedangkan objek terendah adalah satu unit motor Kawasaki warna hitam metalik dengan harga limit Rp 10,56 juta. Lelang digelar melalui Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Jakarta III.

Metode yang digunakan dalam lelang ini adalah penawaran lelang tanpa kehadiran peserta lelang dengan menggunakan aplikasi lelang via internet pada alamat website https://lelang.go.id. Waktu penawaran lelang sejak pengumuman lelang ditayangkan sampai dengan penutupan penawaran lelang pada hari Selasa, 28 Mei 2019 kemarin.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mengintip Kesiapan Pelabuhan BBJ yang Jadi Alternatif Mudik ke Lampung

Posted: 28 May 2019 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pelabuhan Bandar Bakau Jaya (BBJ) di Desa Margagiri, Kecamatan Bojonegara, Kabupaten Serang, Banten, mengaku siap mengangkut kendaraan besar yang akan menyeberang ke Lampung. Pelabuhan ini jadi alternatif penyeberangan selain Merak Bakauheni.

"Dalam rangka angkutan Lebaran 2019, sejak H-7 hingga H-1, kami siap membantu kelancaran angkutan truk di BBJ," kata Endin Juhendi, Kepala Cabang Pelabuhan Bandar Bakau Jaya, saat ditemui di kantornya, Rabu (29/05/2019).

Pelabuhan Bandar Bakau Jaya memiliki empat kapal yang melayani 24 jam pelayaran dari BBJ Bojonegara, menuju BBJ Bakauheni, yang berdampingan dengan Pelabuhan Bakauneni, Lampung.

"Trip yang di capai dari sini (BBJ Bojonegara) 8 trip, (dari BBJ) Bakauheni 8 trip. Jadi total 16 trip yang kita gunakan," terangnya.

Bagi supir truk, kendaraan ekspedisi hingga pick up yang tak ingin terjebak kemacetan di Pelabuhan Merak, bisa menggunakan Pelabuhan Bandar Bakau Jaya sebagai alternatif.

Rute yang di ambil adalah keluar dari Gerbang Tol Cilegon Timur, kemudian mengikuti rambu petunjuk arah ke Bojonegara. Sekitar 30 menit dari Gerbang Tol Cilegon Timur maka akan sampai di Pelabuhan BBJ yang terletak di sebelah kanan jalan.

 

Puncak Arus Mudik

Pelabuhan Bandar Bakau Jaya (BBJ) Bojonegara, Serang, Banten. (Yandhi/Liputan6.com)

Memasuki H-7 Idul Fitri dan puncak arus mudik di Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Banten, yang diprediksi terjadi pada H-5, Pelabuhan BBJ mengalami kenaikan kendaraan yang akan menyeberang.

Empat kapal yang dimiliki BJJ, bisa memuat sampai 300 kendaraan pick up. Fasilitasnya pun memadai, seperti kantin, toilet yang bersih, hingga tempat istirahat para supir yang dilengkapi televisi dan bisa digunakan secara gratis.

Kemudian para supir tidak harus terjebak dalam antrian. Waktu tempuh hingga sandar kapal dari BBJ Bojonegara menuju BBJ Bakauheni sekitar tiga jam.

"Memang ada peningkatan, tapi belum signifikan, karena kan (truk dan kendaraan besar) masih diperbolehkan lewat ASDP (Pelabuhan Merak)," jelasnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kebanyakan Makan Pedas Saat Berbuka dan Sahur, Ini 5 Penyakit yang Perlu Diwaspadai

Posted: 28 May 2019 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Ketika menjalankan ibadah puasa Ramadan, orang yang sedang menjalankannya akan menghadapi perubahan pada pola makannya. Dimana yang biasanya bisa makan tiga kali sehari, akan berubah saat puasa yang hanya bisa makan dan minum ketika buka puasa dan sahur. 

Nah, saat waktu berbuka dan sahur tiba tak jarang beberapa orang kerap mengonsumsi segala macam makanan yang mereka sukai dan inginkan.

Maka tak heran, saat waktu berbuka puasa dan sahur akan mengonsumsi apapun secara berlebihan. Padahal mengonsumsi apapun secara berlebihan tidaklah baik. Terlebih soal mengonsumsi makanan pedas saat berbuka puasa dan sahur.

Ya, mengonsumsi atau menikmati makanan pedas memang memberikan kelezatan tersendiri. Namun kamu jangan mengonsumsinya secara berlebihan, karena akan memberikan dampak yang kurang baik bagi tubuh.

Ya, mengonsumsi makanan pedas saat buka puasa dan sahur akan menimbulkan masalah kesehatan pada tubuhmu. Berikut ini, Liputan6.com, Rabu (22/5/2019) telah merangkum beberapa risiko penyakit yang perlu diwaspadai saat kamu mengonsumsi pedas secara berlebihan ketika buka puasa dan sahur.

Iritasi Kerongkongan

Iritasi Kerongkongan / Sumber: iStockphoto

Ketika kamu mengonsumsi makanan yang sangat pedas. Maka lidah kamu akan mengirimkan sinyal nyeri kepada otak. Kemudian otak menanggapinya dengan rasa mual, sakit perut, hingga muntah. Hal ini merupakan respon normal dari perut untuk mengeluarkan apa saja yang dianggap berbahaya bagi tubuh.

Saat muntah, perut akan mengeluarkan makanan yang dicerna beserta asam lambung. Jika hal ini berkali-kali terjadi pada kerongkongan, maka dapat memicu iritasi bahkan luka pada kerongkongan. Akibatnyam kerongkongan akan terasa nyeri dan tidak nyaman selama puasa.

Risiko Mengalami Gastritis

Risiko Mengalami Gastritis / Sumber: iStcokphoto

Kebanyakan makan pedas juga bisa menyebabkan gastritis. Merupakan sebuah peradangan atau pembengkakan yang terjadi di lambung. Gejala yang kerap muncul saat mengalami sakit ini adalah mual, muntah, dan diare.

Terlalu banyak mengonsumsi makanan pedas dapat merusak dinding lambung. Karena makanan pedas dapat memicu meningkatnya asam lambung yang dapat menyebabkan keruskan pada dinding lambung.

Memperparah Gejala Tukak Lambung

Memperparah Tukak Lambung / Sumber: iStockphoto

Tukak lambung merupakan luka yang terbentuk pada bagian dalam dinding perut dan bagian atas usus halus. Penyakit ini disebabkan oleh infeksi bakteri Heliobacter pylori atau konsumsi aspirin dan obat-obatan antiperadangan dalam jangka waktu panjang.

Memang, makanan pedas bukan merupakan penyebab dari timbulnya tukak lambung. Namun gejalanya akan bertambah parah jika kamu sering makan pedas saat sahur dan buka puasa.

Menyebabkan Diare

Diare / Sumber: iStockphoto

Kandungan capsaicin pada makanan pedas membuat gerak pencernaan menjadi lebih cepat. Hal ini mengakibatkan usus besar menjadi tidak memiliki waktu untuk menyerap air sehingga tekstur dari feses nantinya akan padat.

Diare juga akan membuat tubuh kamu kehilangan cairan. Padahal selama menjalankan puasa, asupan cairan saja sudah berkurang. Jika kondisi ini berkepanjangan. Maka akan mengakibatkan dehidrasi.

Risiko Sakit Kepala

Sakit Kepala / Sumber: iStockphoto

Terlalu sering mengonsumsi pedas juga akan membuat kamu sering mengalami sakit kepala. Hal ini secara tidak langsung merupakan pengaruh dari asam lambung yang meningkat ketika mengonsumsi pedas.

Kamu tetap bisa mengonsumsi makanan pedas ketika buka puasa dan sahur, namun dalam jumlah atau porsi yang sewajarnya. Karena sebenarnya kandungan capsaicin yang menimbulkan pedas dari cabai ini bermanfaat bagi kesehatan.

Namun perlu diingat, untuk mengonsumsinya dalam jumlah yang wajar. Apalagi bagi kamu yang memiliki riwayat penyakit pada saluran pencernaan. Perlu membatasi jumlah konsumsi pedas.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Mobil Rombongan Takziah Terguling, Dua Tewas

Posted: 28 May 2019 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Mobil rombongan takziah terguling saat akan menuju Magetan, Jawa Timur. Akibat kejadian ini, dua orang tewas dan penumpang lainnya harus dibawa ke rumah sakit.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Inilah 4 Zodiak yang Dianggap Paling Jutek

Posted: 28 May 2019 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Terkadang ada beberapa zodiak yang dianggap jutek oleh kebanyakan orang. Biasanya, jika bertemu dengan seseorang yang jutek, orang akan segan untuk mengenalnya.

Walaupun mereka kerap menampilkan wajah juteknya, hal tersebut terjadi dikarenakan ada beberapa alasan. Maka dari itu, kali ini Famous ID akan memberikan bocoran mengenai zodiak apa saja yang dikenal jutek.

Terdapat empat zodiak yang dikenal jutek, mereka adalah Gemini, Capricorn, Virgo, dan Aries. Mengapa keempat zodiak ini bisa dianggap paling jutek ya?

Nah, yang penasaran alasan zodiak-zodiak ini dikenal jutek dan cara menghadapi kejutekannya, langsung saja simak jawabannya di channel Famousid di Vidio berikut ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Syuting Film Horor, Tatjana Saphira Dengar Suara Gaib

Posted: 28 May 2019 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Tatjana Saphira meluncurkan dua film anyar pada libur Lebaran nanti. Salah satunya, Ghost Writer yang bergenre horor komedi. Dalam film itu, Tatjana Saphira memerankan Naya, penulis one hit wonder yang mencoba sukses kembali dengan menulis novel berdasarkan buku harian yang ditemukannya di loteng rumah kontrakan.

Sejak itu, ia dan adiknya, Darto (Endy Arfian) kerap mengalami hal-hal aneh. Dari awal, Darto curiga karena rumah kontrakan itu besar namun disewakan dengan harga sangat murah.

Ini kali pertama Tatjana Saphira membintangi film horor komedi. Saat syuting, Tatjana Saphira mengaku pernah mengalami kejadian aneh.

"Minggu pertama syuting ada adegan dialog cukup panjang, tapi sebalnya di tengah dialog terdengar suara orang batuk dan mengorok di lantai atas," cerita Tatjana Saphira kepada Showbiz Liputan6.com di Jakarta, Selasa (28/5/2019).

"Kami menduga di lantai atas ada kru yang mengorok atau batuk. Asisten sutradara mengecek di lantai atas, ternyata enggak ada orang," imbuhnya.

Suara Gaib

Tatjana Saphira (Dok Screenplay Films)

Sebelum mengecek, kata Tatjana Saphira, kru memperingatkan sosok yang batuk dan mengorok di lantai atas. Dengan nada tinggi salah satu kru bilang, "Wooooi! Jangan berisik dong, lagi ambil adegan, nih!" Sadar bahwa yang mendengkur dan batuk tidak ada wujudnya, kru memperingatkan dengan cara yang lebih halus.

"Kru yang semula memperingatkan dengan nada tinggi kemudian mengingatkan dengan lebih santun. Dia bilang, 'Tolong, ya. Kami sedang ambil gambar, mohon tenang, ya.' Kejadian itu enggak terlupakan, deh," pungkas Tatjana Saphira.

Ghost Writer merupakan debut Bene Dion Rajagukguk sebagai sutradara. Selain Tatjana Saphira, film ini dibintangi Deva Mahenra, Ernest Prakasa, Ge Pamungkas, dan Asri Welas. (Wayan Diananto)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Perfoma Tak Berkembang, Barcelona Akan Lepas Dembele

Posted: 28 May 2019 09:20 PM PDT

Jakarta Barcelonaberencana melakukan perombakan pemain setelah tersingkir tragis di semifinal Liga Champions 2018-2019. Salah satu pemain yang akan didepak adalah winger asal Prancis, Ousmane Dembele.

Barcelona memang berhasil meraih gelar La Liga. Namun, di sisi lain Barca gagal menjuarai Liga Champions dan Copa Del Rey. Padahal Barcelona berstatus unggulan kuat dalam kedua turnamen tersebut.

Manajemen Barcelona diberitakan sangat murka dengan kegagalan tim musim ini. Mereka berencana merombak skuat agar mereka menjadi tim yang lebih tangguh musim depan.

Dilansir Sport, Selasa (28/5/2019), El Blaugrana mulai memilih pemain-pemain yang akan didepak pada musim panas, termausuk Dembele.

Menurut laporan tersebut, Barcelona memutuskan melepas sang winger setelah performanya tidak kunjung berkembang. Dembele pertama kali dibeli Barcelona dari Borussia Dortmund pada 2017. Ia diharapkan menjadi pengganti Neymar yang pada saat itu memutuskan pindah ke PSG.

Namun, sudah dua musim berlalu, Dembele masih gagal menunjukkan performa terbaik bersama El Blaugrana. Manajemen Barca merasa frustrasi sehingga berencana menjualnya di musim panas nanti.

Barcelona tidak takut menjual Dembele pada musim panas nanti. Mereka sudah memiliki pengganti yang sepadan pada diri Antoine Griezmann.

Penyerang Atletico Madrid itu sudah mengonfirmasi itu akan meninggalkan Wanda Metropolitano. Ia diyakini akan bergabung dengan Barcelona di musim panas 2019. Barcelona berencana menggunakan uang penjualan Dembele itu untuk membeli Griezmann pada musim panas nanti.

Sumber: Bola.net 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Millendaru Dikabarkan Lakukan Operasi Payudara, Begini Kata Ashanty

Posted: 28 May 2019 09:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kabar mengenai operasi payudara yang dilakukan oleh Millendaru sempat membuat heboh publik terutama di media sosial. Hal ini bermula dari unggahan video Hotman Paris saat bertemu dengan Millendaru di Bali. Pasalnya, gara-gara penampilan Millendaru dalam video tersebut banyak netizen yang berspekulasi jika Millen telah melakukan operasi payudara.

Pasalnya sebagai seorang laki-laki, payudara Millendaru terlihat cukup berbentuk saat mengenakan bikin. Selain itu dalam beberapa unggahan foto di akun Instagram miliknya pun, ukuran payudara Millendaru terlihat lebih besar dari sebelumnya.

Rupanya kabar mengenai operasi yang dilakukan oleh Millendaru pun telah sampai ke telinga Ashansty. Meski telah mendengar adanya kabar operasi payudara yang dilakukan oleh sang keponakan, Ashanty tak ingin ambil pusing mengenai hal tersebut.

Urusan pribadi

Ashanty dan kesederhanaannya (Instagram/ashanty_ash)

Pernyataan Ashanty yang tak ingin ambil pusing mengenai tingkah laku Millendaru sendiri diungkapkan pada sebuah wawancara yang baru-baru ini dilakukan.

"Ya sudahlah biarin saja. Dosa-dosa dia, urusan-urusan dia, sudah gede. Kan bukan anak, kalau anak bisa aku pukulin, bisa aku apain. Kalau bukan anakku, ya orangtuanya harus tanggung jawab kan," ujar Ashanty.

Sebelumnya Ashanty memang sudah memberikan nasihat kepada Millendaru terkait dengan tingkah laku Millen yang sering berpakaian bak perempuan ini. Namun rupanya, kali ini Ashanty pun tak bisa berbuat lebih banyak mengingat jika hal tersebut telah masuk dalam urusan pribadi Millendaru.

"Kita sudah pasti memberi tahu, tapi kalau memang ternyata sudah sampai batasan kita memberi tahu enggak didengar, balik lagi biar menjadi tanggung jawab dia. Dia sudah besar," ungkapnya.

Buka bersama keluarga

Ashanty buka bersama keluarga (Sumber: Instagram/ashanty_ash)

Meski begitu Ashanty tetap menganggap Millendaru bagian dari keluarga besarnya. Bahkan baru-baru ini keluarga besar Ashanty melakukan kegiatan buka bersama. Tentu saja penampilan Millendaru pada acara buka bersama keluarga tersebut menjadi sorotan.

Ashanty juga mengunggah kebarsamaannya bersama keluarga besar saat momen buka bersama di akun Instagram pribadinya. Bukan hanya Ashanty saja, akan tetapi Aurel Hermansyah juga mengunggah kebersamaannya dengan Millen saat momen buka bersama di InstaStory miliknya. Dalam acara buka bersama tersebut, Millen terlihat mengenakan kaos berwarna hitam dan juga bandana berwarna putih.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jasamarga: Puncak Arus Mudik di Tol Palikanci Diprediksi pada H-3

Posted: 28 May 2019 09:19 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Ruas Tol Palimanan-Kanci (Palikanci) akan menjadi salah satu tol yang paling banyak dilewati oleh para pemudik. Diprediksi, puncak arus mudik yang melintas di tol tersebut melalui Gerbang Tol Palimanan Utama terjadi pada H-3 Lebaran 2019 dengan 80.912 kendaraan.

Pada arus mudik tahun lalu, berdasarkan data dari PT Jasa Marga Cabang Palikanci yang yang disiarkan Rabu pagi, puncak arus mudik terjadi pada H-2 dengan 72.243 kendaraan.

Berdasarkan perbandingan angka prediksi arus mudik tahun ini dengan realisasi tahun lalu, diperkirakan terjadi kenaikan arus sekitar 12 persen.

Untuk puncak arus balik yang melintasi Palikanci diprediksi terjadi pada H+3 dengan 94.510 kendaraan atau naik 12 persen dibandingkan dengan realisasi puncak arus balik pada tahun lalu 84.384 kendaraan. Puncak arus balik tahun lalu juga terjadi pada H+3.

Deputi General Manager PT Jasa Marga Cabang Palikanci Zakaria mengemukakan berbagai langkah telah diajukan untuk mengantisipasi arus mudik.

Dia berharap, pemudik berkendara yang melintasi ruas Tol Palikanci juga mempersiapkan diri lebih baik menyangkut kondisi fisik maupun kendaraan.

"Yang tak kalah penting adalah mempersiapkan kartu transaksi nontunai di setiap pintu tol dengan jumlah saldo lebih dari cukup. Masalah pada transaksi nontunai akan mengganggu kelancaran arus kendaraan di pintu tol," ucap Zakaria seperti dilansir dari Antara, Rabu (29/5/2019). 

Sinergi Tiap Instansi

Zakaria juga mengatakan, pihaknya telah mempersiapkan sarana dan sumber daya manusia apabila akan dilakukan arus satu arah pada arus mudik dan arus balik.

Dengan berbagai persiapan dan koordinasi antarinstansi yang telah dilakukan, diharapkan penanganan arus mudik maupun balik Lebaran tahun ini lebih baik dari sisi kelancaran," ucap dia

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jelang Libur Panjang, Rupiah Bergerak Stabil

Posted: 28 May 2019 09:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) bergerak stabil menjelang libur panjang. Rupiah berpotensi menguat karena pengaruh regional.

Mengutip Bloomberg, Rabu (29/5/2019), rupiah dibuka di angka 14.386 per dolar AS, tak berbeda jauh dengan penutupan perdagangan sebelumnya yang ada di angka 14.375 per dolar AS.

Sejak pagi hingga siang hari ini, rupiah bergerak di kisaran sempit atau cukup stabil di 14.385 per dolar AS hingga 14.386 per dolar AS. Jika dihitung dari awal tahun, rupiah masih menguat tipis 0,02 persen.

Sedangkan berdasarkan Kurs Referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia (BI), rupiah dipatok di angka 14.380 per dolar AS, melemah jika dibandingkan dengan patokan sehari sebelumnya yang ada di angka 14.360 per dolar AS.

Ekonom Samuel Aset Manajemen Lana Soelistianingsih mengatakan, pergerakan rupiah hari ini dipengaruhi oleh pasar yang mulai bersiap menghadapi cuti mulai awal Juni 2019.

"Kemungkinan rupiah relatif terjaga di tengah pasar yang sudah mulai kurang aktif karena libur panjang cuti bersama," kata Lana.

Lana menambahkan rupiah masih berpotensi menguat sepanjang hari karena adanya faktor eksternal yaitu pengaruh dari apresiasi beberapa mata uang Asia terhadap dolar AS.

"Mata uang kuat Asia utama, yen Jepang dan dolar Singapura, yang dibuka menguat terhadap dolar AS bisa menjadi sentimen penguatan rupiah," ujarnya.

Lana memprediksi rupiah hari ini akan masih dalam kisaran 14.350 per dolar AS hingga 14.370 per dolar AS.

Kata BI

Pekerja bank menghitung uang dollar AS di Jakarta, Jumat (20/10). Pagi ini, Rupiah dibuka di Rp 13.509 per USD atau menguat tipis dibanding penutupan perdagangan sebelumnya di Rp 13.515 per USD. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Sebelumnya, Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo mengatakan nilai tukar rupiah masih berpotensi menguat. BI akan terus melakukan rangkaian kebijakan untuk memastikan stabilitas nilai tukar rupiah. Dengan demikian, nilai tukar rupiah akan sesuai dengan nilai fundamentalnya.

"Hari ini BI tekankan bahwa BI akan terus ada di pasar lakukan stabilitas rupiah sesuai dengan fundamentalnya. Kami yakin rupiah akan tetap stabil," jelasnya.

"Kami memperkirakan bahwa rupiah akan tetap bergerak stabil dan sejalan dengan perkembangan ekonomi ke depan ada kecenderungan yang terus akan stabil dan bahkan cenderung menguat," dia menandaskan. 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Quraish Shihab: Allah Tak Dapat Dilihat dengan Mata, Tapi Iman yang Mantap

Posted: 28 May 2019 09:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Quraish Shihab menceritakan jika Ali bin Abi Thalib pernah ditanya apakah tanda melihat Tuhan? Kemudian juga bagaimana menyembah dan siapa yang aku tak lihat? Bagaimana engkau melihatnya?

Ali menjawab, "Allah tidak dapat dilihat dengan pandangan mata yang kasat tetapi dilihat dengan pandangan mata hati berkat iman yang mantap."

Pendiri Pusat Studi Alquran itu menyampaikan, Dia (Allah) dekat dengan segala sesuatu tetapi tidak dapat disentuh, Dia jauh tetapi tidak dapat terukur, Dia berfirman tanpa berpikir dan bertekat, tanpa alat dan tanpa saat.

"Dia Maha Halus tetapi tidak tersembunyi. Dia Maha Besar tetapi tidak terhimpun. Dia Maha Melihat tetapi tanpa indera," pungkas Quraish Shihab.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: H-7 Lebaran 2019, Stasiun Senen Mulai Padat Pemudik

Posted: 28 May 2019 09:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Memasuki H-7 Idul Fitri, Stasiun Senen mulai dipadati pemudik. Hingga pukul 8 pagi tercatat jumlah penumpang mencapai 24.429 orang.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Klasemen Shopee Liga 1 2019 Jelang Semen Padang Vs Persib Bandung

Posted: 28 May 2019 09:15 PM PDT

Liputan6.com, Padang - Madura United (MU) masih kukuh di puncak klasemen Shopee Liga 1 2019. Tim asuhan Dejan Antonic kembali menang pada pekan ketiga atas Borneo FC, Selasa (28/5/2019).

MU menjamu Borneo FC di stadion Gelora Ratu Pamelingan. Tiga gol tim berjuluk Laskar Sape Kerap ini lahir masing-masing dari Aleksandar Rakic (26'), Greg Nwokolo (31'), dan Beto Goncalves (55').

Tambahan tiga poin ini membuat MU masih sempurna hingga pekan ketiga Shopee Liga 1 2019. MU bertengger di puncak dengan sembilan poin.

Posisi MU pun tampaknya belum akan bergeser di pekan ketiga ini. Pasalnya, mereka juga unggul produktivitas gol dari pesaing terdekat, PSM Makassar.

Greg dkk. telah mencetak sembilan gol dan baru kebobolan satu kali. Sementara, PSM mencetak lima gol dan belum sama sekali kebobolan.

Pekan ketiga Shopee Liga 1 2019 masih akan berlanjut, Rabu (29/5/2019) hari ini. Semen Padang akan menjamu Persib Bandung, dan PSM akan bertandang ke markas Tira Persikabo.

Berikut klasemen Shopee Liga 1 2019

Klasemen Shopee Liga 1

Klasemen Liga 1 2019 (Soccerway.com)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kawasaki KLX230 Versi Eropa Lebih Mumpuni

Posted: 28 May 2019 09:12 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Baru-baru ini PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) meluncurkan Kawasaki KLX230 sebagai amunisi baru. Motor bergenre off-road ini mengisi celah antara Kawasaki KLX150 dan Kawasaki KLX250.

Meski basis produksinya dilakukan di Indonesia, ternyata Kawasaki KLX230 juga beredar untuk pasar otomotif Swedia. Artinya, motor trail baru ini telah menembus pasar Eropa.

Secara penampilan Kawasaki KLX230 versi Swedia dan Indonesia tak ada yang berbeda. Keduanya memiliki velg jari-jari, headlamp besar, spion bulat, knalpot tinggi, dan kaki-kaki jenjang.

Hanya saja, Kawasaki KLX230 versi Swedia dibekali dengan sistem pengereman ABS dual-purpose. Berdasarkan situs resmi Kawasaki Swedia, fitur ini diklaim mampu bekerja lebih baik dibanding ABS biasa di segala jenis medan dan situasi.

Fitur dual-purpose ABS ini memang masih belum terpasang pada Kawasaki KLX230. Namun, ada kemungkinan bahwa PT KMI akan merilis Kawasaki KLX230 ABS di kemudian hari, bisa jadi tahun 2020 mendatang, tergantung kondisi pasar.

Spesifikasi Mesin

Selebihnya tak ada yang berbeda. Baik Kawasaki KLX230 Indonesia maupun Swedia sama-sama mengandalkan mesin 1-silinder 233 cc berpendingin udara. Dapur pacu tersebut menghasilkan tenaga sebesar 19 ps dengan torsi 19,8 Nm.

Di Indonesia, berdasarkan situs resmi PT KMI, Kawasaki KLX230 Standard saat ini dibanderol Rp42,5 juta. Sedangkan untuk harga Kawasaki KLX230 SE sebagai varian tertinggi mencapai Rp44,9 juta (OTR Jakarta).

Sumber: Otosia.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Kivlan Zen Penuhi Panggilan Polisi Sebagai Tersangka Makar

Posted: 28 May 2019 09:12 PM PDT

Mantan Kepala Staf Kostrad ABRI Mayjen Purnawirawan, Kivlan Zen didampingi kuasa hukumnya memenuhi panggilan penyidik Bareskrim Polri di Jakarta, Rabu (29/5/2019). Kivlan Zen diperiksa sebagai tersangka terkait kasus dugaan penyebaran berita bohong (hoaks) dan makar. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Mantan Kepala Staf Kostrad ABRI Mayjen Purnawirawan, Kivlan Zen didampingi kuasa hukumnya memenuhi panggilan penyidik Bareskrim Polri di Jakarta, Rabu (29/5/2019). Kivlan Zen diperiksa sebagai tersangka terkait kasus dugaan penyebaran berita bohong (hoaks) dan makar. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Mantan Kepala Staf Kostrad ABRI Mayjen Purnawirawan, Kivlan Zen didampingi kuasa hukumnya memenuhi panggilan penyidik Bareskrim Polri di Jakarta, Rabu (29/5/2019). Pemeriksaan Kivlan Zen ini merupakan kali pertama sejak ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan makar. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Mantan Kepala Staf Kostrad ABRI Mayjen Purnawirawan, Kivlan Zen didampingi kuasa hukumnya memenuhi panggilan penyidik Bareskrim Polri di Jakarta, Rabu (29/5/2019). Pemeriksaan Kivlan Zen ini merupakan kali pertama sejak ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan makar. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Mantan Kepala Staf Kostrad ABRI Mayjen Purnawirawan, Kivlan Zen tiba untuk menjalani pemeriksaan di  Bareskrim Polri, Jakarta, Rabu (29/5/2019). Kivlan Zen diperiksa sebagai tersangka terkait kasus dugaan penyebaran berita bohong (hoaks) dan makar. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Mantan Kepala Staf Kostrad ABRI Mayjen Purnawirawan, Kivlan Zen tiba untuk menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri, Jakarta, Rabu (29/5/2019). Kivlan Zen diperiksa sebagai tersangka terkait kasus dugaan penyebaran berita bohong (hoaks) dan makar. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Mantan Kepala Staf Kostrad ABRI Mayjen Purnawirawan, Kivlan Zen menjawab pertanyaan awak media saat memenuhi panggilan penyidik Bareskrim Polri, Rabu (29/5/2019). Pemeriksaan Kivlan Zen ini merupakan kali pertama sejak ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan makar. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Mantan Kepala Staf Kostrad ABRI Mayjen Purnawirawan, Kivlan Zen menjawab pertanyaan awak media saat memenuhi panggilan penyidik Bareskrim Polri, Rabu (29/5/2019). Pemeriksaan Kivlan Zen ini merupakan kali pertama sejak ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan makar. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Mantan Kepala Staf Kostrad ABRI Mayjen Purnawirawan, Kivlan Zen melambaikan tangan saat bersiap menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri, Jakarta, Rabu (29/5/2019). Kivlan Zen diperiksa sebagai tersangka terkait kasus dugaan penyebaran berita bohong (hoaks) dan makar. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Mantan Kepala Staf Kostrad ABRI Mayjen Purnawirawan, Kivlan Zen melambaikan tangan saat bersiap menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri, Jakarta, Rabu (29/5/2019). Kivlan Zen diperiksa sebagai tersangka terkait kasus dugaan penyebaran berita bohong (hoaks) dan makar. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tertangkap Kamera Pakai Jepit Rambut Kekinian, Keanu Reeves Jadi Sorotan

Posted: 28 May 2019 09:05 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta John Wick: Chapter 3 - Parabellum adalah judul resmi dari sekuel film John Wick yang sukses hadirkan cerita memukau bagi pecinta film. John Wick 3 bahkan mampu kantongi pendapatan melebihi dua film sebelumnya, dengan pendapatan mencapai lebih dari Rp 2,5 triliun.

Si pembunuh bayaran John Wick dibintangi oleh aktor Keanu Reeves. Dikarenakan profesinya sebagai pembunuh bayaran, John Wick pun kemudian banyak diburu orang.

Dalam film, John Wick memiliki penampilan rambut hitam lurus menutupi kuping dan setelan formal. Tak heran jika penampilan Keanu Reeves dalam film ini selalu sukses membuat jatuh hati penonton.

Namun baru-baru ini ada video yang memperlihatkan Keanu Reeves memakai jepit rambut berwarna kuning saat tengah syuting film John Wick. Tak ayal, karena memakai jepit rambut warna kuning membuatnya jadi sorotan netizen.

Berikut Liputan6.com kutip dari akun Twitter @keanuslut tentang penampilan Keanu Reeves pakai jepit rambut warna kuning saat syuting film John Wick, Rabu (29/5/2019).

Keanu Reeves pakai jepit rambut warna kuning

 

Baru-baru ini di media sosial Twitter sedang ramai dengan aksi lucu pemeran John Wick yakni Keanu Reeves saat memakai jepit rambut warna kuning. Dengan setelan formal kemeja putih dan berdasi, Keanu Reeves tampil tidak canggung sedang berkomunikasi dengan lawan bicara memakai jepit rambut berwarna kuning.

Dalam video berdurasi 23 detik itu, terlihat jelas jika Keanu Reeves sedang melakukan syuting film John Wick. Entah apa alasan ia memakai jepit rambut tersebut. Namun banyak yang menduga agar rambutnya tetap rapi saat syuting dimulai.

Sontak penampilan Keanu Reeves dengan jepit rambut itu membuat fans jadi gagal fokus. Pasalnya, Keanu Reeves sendiri dikenal sebagai aktor yang kalem dan juga misterius. Apalagi dalam film John Wick dirinya juga berperan sebagai pembunuh bayaran yang kesannya sadis dan sangar.

Respon netizen melihat penampilan Keanu Reeves

Penampilan imut Keanu Reeves dengan memakai jepit rambut warna kuning tentu akan menjadi perhatian publik. Seperti terangkum di bawah ini, netizen mengomentari penampilan imut Keanu Reeves sebagai berikut.

"Wow, my man looks good." tulis akun @rreginarrose.

"keanu reeves is so precious," kataakun @_nathalie_soto_.

"Omggggg hahaha he has more hair than me lmao," ujar akun @breaddams.

"Iiih kawaaaai de suneeee," ungkap akun @zellynur.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: