Sabtu, 18 Mei 2019

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Kolaborasi Marion Jola dan Rizky Febian Berbuah Tak Ingin Pisah Lagi

Posted: 18 May 2019 10:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kolaborasi terbaru dari Marion Jola dengan Rizky Febian, telah membuahkan hasil. Sebuah single apik berjudul "Tak Ingin Pisah Lagi", memperdengarkan sinergi dua penyanyi berbakat dengan kemampuan dan karakter masing-masing ini.

Duet Marion Jola dan Rizky Febian ini merupakan lagu cinta dengan aransemen yang ciamik, hingga membuatnya terdengar sangat kuat dan nyaman. Maklum saja, Laleilmanino kembali bertindak sebagai arranger di lagu yang bernuansa Pop RnB ini.

Laleilmanino, proyek gabungan dari Nino RAN, Ilman dan Lale dari Maliq & D'Essentials ini, kerap bekerjasama dengan Marion Jola di beberapa single sebelumnya. Mereka juga terlibat di beberapa lagu dalam album terbaru Rizky Febian, Jejak.

"Tak Ingin Pisah Lagi" merupakan sebuah rangkuman dari perjalanan cinta yang tidak selalu mulus, namun pada akhirnya menemukan akhir bahagia. Sebuah penegasan bahwa cinta tidak mudah untuk dijalani, penuh perjuangannya, dan banyak halangan yang akan dihadapi.

Harmoni yang Indah

Marion Jola (Instagram/lalamarionmj)

Seperti itulah makna yang terkandung dalam lirik lagu "Tak Ingin Pisah Lagi". Sederhana serta dengan pilihan diksi yang mudah dimengerti. Kemampuan Marion Jola dan Rizky Febian dalam bernyanyi pun sudah tidak bisa dipungkiri lagi. Karakter alami vokal mereka menjadikan lagu proyek bersama antara Universal Music Indonesia dan Net Visi Media ini semakin nyaman didengar.

Sementara itu, dari sisi aransemen musik, Laleilmanino tetap membawa lagu ini di jalur musik pop dengan nuansa RnB. Mereka juga tidak membuatnya jadi rumit dengan instrumen yang tidak banyak dan simpel. Membuat lagu ini semakin nyaman untuk didengar dan dinikmati.

Dari awal lagu ini dimulai, suara gitar akustik yang merdu berhasil membalut vokal kedua penyanyi tersebut menjadi harmoni yang indah. Karakter seksi dari vokal Marion Jola ditambah karakter vokal Rizky Febian yang khas, sepertinya sudah cukup kuat untuk menjadi senjata utama di lagu ini tanpa harus menambahkan banyak suara instrumen yang digunakan.

Pembagian vokal di lagu ini juga sangat baik, tidak menjadikannya tumpang tindih. Sebuah kolaborasi yang smart dan pas. Bagi kalian pencinta lagu pop bernuansa cinta, maka wajib mendengarkan single "Tak Ingin Pisah Lagi".

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Alasan Putri Wulan Guritno Kuat Puasa Bikin Merinding

Posted: 18 May 2019 10:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Wulan Guritno tak bisa menyimpan rasa bahagianya saat putri kecilnya, London Abigail Dimitri mulai ikut berpuasa pada Ramadan 2019 ini. Bahkan, perempuan 38 tahun itu pun mendapat jawaban yang cukup mengejutkan terkait alasan sang putri untuk ikut berpuasa.

"Kalau ditanya, 'El mau puasa, malu sama temen-temen ya di sekolah pada puasa?'. Katanya, 'nggak kalau aku nggak pengin puasa, ya ngga pengin puasa aja', dia bilang. Jadi katanya lagi nabung buat ke Surga katanya," ujar Wulan Guritno di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (14/5/2019).

Mendengar jawaban yang demikian dari putrinya yang masih berusia 8 tahun tersebut tak ayal membuat Wulan Guritno kaget. Terlebih, London memang menunjukkan keseriusannya untuk berpuasa meski dalam kondisi yang kurang sehat beberapa hari lalu.

"Sebenarnya bukan keinginan aku (London mulai ikut puasa) karena aku juga masih kayak, 'London puasa setengah hari ya', tapi dia nggak mau. Kemarin dia sempat batuk aja nggak mau buka, dia tetap kekeuh mau puasa full," paparnya.

Istri dari Adilla Dimitri itu pun menegaskan sikap London yang demikian merupakan sinyal positif terkait ketaatan sang anak pada ajaran agama. Sebisa mungkin, sebagai orangtua, ibu tiga anak itu selalu memberikan pengertian terhadap anak-anaknya itu.

"Umur delapan tahun. kita nggak maksain ya, kalo anaknya mau yaudah," pungkas Wulan Guritno. (Rivan Yuristiawan/Fimela.com)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Piala Sudirman 2019: Anthony Bawa Indonesia Unggul 3-0 Atas Inggris

Posted: 18 May 2019 10:12 PM PDT

Liputan6.com, Nanning - Indonesia sementara memimpin 3-0 atas Inggris pada penyisihan Grup B Piala Sudirman 2019 yang berlangsung di Nanning, Tiongkok, Minggu (19/5/2019).

Indonesia memimpin 3-0 atas Inggris dalam penyisihan Grup B Piala Sudirman 2019 di Guangxi Sports Center Gymnasium, Nanning, Tiongkok, Minggu (19/5/2019). Poin ketiga skuat Merah Putih disumbang Anthony Sinisuka Ginting.

Turun pada partai ketiga pada laga perdana Piala Sudirman 2019, Anthony tidak kesulitan mengatasi tunggal putra Inggris, Toby Penty. Anthony tampil mendominasi dan arah pukulannya sulit diantisipasi Toby.

Hanya dalam waktu 30 menit, Anthony sukses mengalahkan Toby. Dia menang dalam dua game langsung 21-9 dan 21-12. Sebelumnya, dua poin disumbang pasangan ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon dan Gregoria Mariska Tunjung di nomor tunggal putri.

Pada partai keempat penyisihan Grup B Piala Sudirman 2019, Indonesia menurunkan pasangan Greysia Polii / Apriyani Rahayu di nomor tunggal putri. Greysia / Apriyani menghadapi wakil Inggris, Chloe Birch / Lauren Smith.

 

Berikut susunan pemain Indonesia vs Inggris:

Ganda putri Indonesia Greysia Polii / Apriyani Rahayu. (Humas PBSI)

Ganda Putra:

Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon vs Marcus Ellis / Chris Langridge - 21-9, 21-19

Tunggal Putri

Gregoria Mariska Tunjung vs Abigail Holden - 21-10, 21-13

Tunggal Putra

Anthony Sinisuka Ginting vs Toby Penty - 21-9, 21-12

Ganda Putri

Greysia Polii / Apriyani Rahayu vs Chloe Birch / Lauren Smith

Ganda Campuran

Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti vs Chris Adcock / Gabrielle Adcock

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Hal Sepele yang Bikin Cat Motor Cepat Pudar

Posted: 18 May 2019 10:12 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Cat motor memudar seiring perjalanan waktu merupakan hal lumrah. Tapi kalau mau penampilan cat motor bertahan lebih lama juga bisa. Tentu dengan perlakuan khusus.

Sayangnya, sering kali kita memperlakukan motor sekedarnya saja. Tak heran bila akhirnya cat motor pudar lebih cepat karena perlakukan yang sepele.

Menurut Honda Cengkareng, ada 6 hal yang jadi penyebab cat motor cepat rusak. Yuk kita simak!

1. Debu

Sekalipun kesannya remeh, debu yang terlalu lama melekat pada bodi akan membuat daya kilap berkurang. Jangan abaikan hal ini, karena cat motor bisa baret. Partikel halus pengganggu yang hampir selalu hinggap di motor juga bisa membuat keindahan warna motor terganggu.

Jadi, rutinlah cuci motor, jangan mengelap langsung dengan lap kering karena bisa baret. Biasakan langsung membasuh debu dengan air supaya partikel lembut tersebut luntur.

 

2. Siraman Air Hujan

Sumber: gilamotor.com

 

Di daerah perkotaan, kondisi air hujan bisa makin asam karena terpapar polusi. Hal itu bisa berpengaruh kepada warna cat motor. Air hujan mengandung zat asam nitrat (NHO3) yang bisa merusak lapisan pengkilap cat motor. Terlebih lagi zat itu bisa mempercepat proses korosi pada bagian logam, seperti pada mesin dan sasis. Setelah terkena air hujan, biasakan untuk membilas dengan air bersih.

3. Proses Cuci Motor

Proses mencuci motor yang kurang baik, seperti menggunakan sabun colek atau detergen untuk mencuci bisa merusak cat. Sebab, sabun colek maupun detergen memiliki kandungan zat kimia keras yang bisa merusak kualitas dan mengikis cat motor.

Jika ingin mencuci motor, pakailah sampo khusus motor. Cuci motor di saat kondisi mesin dingin dan tempatkan di posisi teduh.

4. Proses Pengeringan Kurang Tepat

Setelah mencuci, mengeringkan motor juga perlu diperhatikan. Cara yang kurang tepat bisa mengurangi kualitas cat motor. Pengeringan yang kurang sempurna seperti bercak air yang tertinggal pada bodi motor, bisa membuat munculnya noda air atau jamur yang nantinya sulit dihilangkan. Keringkanlah seluruh bagian motor hingga ke bagian celah-celah setelah selesai mencuci motor. Pakai lap sintetis atau kain halus lainnya yang tidak akan menggores cat motor.

5. Terpapar Terik Matahari

Pada umumnya tempat pencucian motor di Indonesia menggunakan alat semprot bertekanan tinggi atau steam untuk merontokkan kotoran

Usahakan cari tempat parkir yang teduh, jika terpaksa parkir di tempat terbuka. Panas dari sinar matahari bisa membuat cat motor kusam apalagi parkir berjam-jam. Radiasi sinar ultraviolet (UV) bisa mendekonstruksi lapisan cat, yang megakibatkan warna cat motor kusam, pudar, atau menguning.

6. Cipratan dan Tumpahan Minyak

Minyak rem memang berfungsi penting untuk pengereman. Tapi tidak jika tercecer hingga ke bodi motor. Sebab minyak rem bisa meresap ke dalam lapisan cat dan merusaknya. Tak hanya minyak rem, tapi juga bahan bakar minyak.

Sumber: Otosia.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Quraish Shihab: Jangan Pernah Beranggapan Perbedaan Adalah Pertentangan

Posted: 18 May 2019 10:04 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Keragamam dan perbedaan adalah kehendak Tuhan. Alquran bahkan menghendaki umatnya beragam. Hal ini diungkap oleh ahli tafsir sekaligus Pendiri Pusat Studi Alquran Quraish Shihab, Minggu (19/5/2019).

"Kalau Alquran menghendaki keragaman, maka sebenarnya karena hikmah yang dikehendaki Allah SWT memberikan umatnya pada pilihan-pilihan yang sesuai dengan hasil pemikiran yang cerdas," ucap Quraish Shihab.

Lantas, seperti apakah hasil dari pemikiran yang cerdas itu? Menurut mantan menteri agama ini, pemikiran tersebut bisa berasal dari diri manusia itu sendiri maupun ulama dan para cendikiawan. 

Untuk itu, jangan pernah beranggapan perbedaan adalah pertentangan. Untuk menghilangkan anggapan tersebut, Quraish mengajak seluruh umat untuk hidup berdampingan meski berbeda.

"Mari kita mensyukuri keragaman, mari kita bekerjasama. Meski kita berbeda-beda selama tujuan kita kedamaian dunia," ucap Quraish Shihab di akhir renungannya. 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Selamat Hari Waisak 2019, Begini Doa dan Harapan Warganet

Posted: 18 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Tepat hari ini, Minggu (19/5/2019), umat Buddha merayakan Hari Raya Waisak 2563 BE/2019⁣⁣. Perayaan Waisak menjadi hari yang disucikan dan dan dimuliakan umat Buddha di seluruh dunia. Perayaan Vesak di Indonesia biasanya berpusat di kawasan Candi Borobudur Magelang, Jawa Tengah. 

Perayaan yang diperingati tiap tahun itu pun berjalan dengan sakral. Umat Buddha menjalankan proses demi proses dengan suasana khusyuk. Para umat tampak duduk bersila diam dengan sikap tangan anjali. 

Peringatan Hari Waisak pun ramai dibahas para pengguna jejaring sosial. Pantauan tim Citizen6-Liputan6.com, lini masa Twitter hingga kini dibanjiri beragam twit warganet yang memberi ucapan kepada saudara, teman maupun tokoh idola yang merayakan Hari Waisak.

Selain itu, warganet juga menyampaikan harapan mereka di hari peringatan tiga peristiwa suci dalam kehidupan Buddha Gautama. Tiga peristiwa penting yang dinamakan Trisuci Waisak ini yaitu kelahiran, pencapaian pencerahan sempurna, dan kemangkatan Sang Buddha.

Ucapan Hari Waisak

Tagar #Waisak, #VesakDay dan #Vesak2019 pun dicantumkan warganet dalam unggahan mereka. Berikut sejumlah ucapan dan doa warganet di Hari Waisak 2019.

Saking banyaknya twit yang membanjiri lini masa, perbincangan Hari Waisak menjadi topik yang paling ramai dibahas warganet. Tagar #Waisak dan #VesakDay bahkan berada di jajaran teratas trending topic Twitter. 

Dari Candi Borobudur, kami mengucapkan Selamat Hari Raya Waisak 2563 BE. Semoga semua mahluk berbahagia selamanya. pic.twitter.com/JlKTyV0oRO

— Ryu Deka (@RyuDeka) May 18, 2019

 

 

Perayaan Waisak di Candi Borobudur

Ribuan umat Buddha dari berbagai daerah di Indonesia mengikuti detik-detik Waisak 2563 BE/2019 di pelataran Candi Borobudur Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, pada Minggu (19/5/2019), pukul 04.11 WIB. 

Peristiwa penting ini ditandai dengan pemukulan gong tiga kali dan pemercikan air berkah, serta membacakan Paritta Jayanto dan umat bersikap anjali.

Tuntunan meditasi Waisak oleh Biksu Wongsin Labhiko Mahathera dan pada saat meditasi suasana hening. Selesainya meditasi ditandai dengan pemukulan gong satu kali.

Rangkaian detik-detik Waisak 2563 BE/2019 ditutup dengan pradaksina mengelilingi Candi Borobudur sebanyak tiga kali yang diikuti oleh para biksu dan seluruh umat Buddha.

Setiap tahunnya perayaan Vesak selalu menjadi perayaan yang menarik minat turis lokal maupun turis asing untuk datang ke Borobudur. Prosesi akhir dari perayaan ini yang paling di nanti-nanti oleh turis yaitu pelepasan seribu lampion sebagai tanda penutupan ritual Tri Suci Waisak 2563 BE/2019. Dalam penutupan ritual tersebut suasana sakral terasa saat lampion-lampion dilepaskan ke langit pada malam hari.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

HNW: Ramadan Momen Perbanyak Silaturahmi dan Doa untuk Bangsa Indonesia

Posted: 18 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid (HNW) mengungkapkan bahwa umat Islam Indonesia mesti bersyukur bisa bertemu kembali dengan bulan penuh berkah Ramadan. Sebab bulan Ramadhan merupakan momen luar biasa untuk mendulang amal ibadah sebanyak-banyaknya.

Bulan Ramadhan juga momen spesial mempererat silaturahmi. Hal tersebut dikatakan HNW di hadapan ratusan kaum ibu dari berbagai majelis taklim seputar Jakarta serta tokoh-tokoh masyarakat dalam gelar acara silaturahmi dan buka puasa bersama, di rumah dinas Wakil Ketua MPR, Kemang, Jakarta Selatan Sabtu (18/5/2019).

"Apalagi bulan Ramadan kali ini pas pasca pemilu serentak 2019. Mudah-mudahan Ramadan ini membawa kebaikan dan kesejukan untuk bangsa Indonesia," katanya.

Dalam kesempatan tersebut, HNW mengingatkan agar seluruh umat Islam di bulan Ramadan ini memperbanyak doa-doa untuk keselamatan bangsa Indonesia serta doa untuk lebih mengokohkan persatuan dan kesatuan bangsa.

"Apalagi banyak para ustadzah yang perannya luar biasa merupakan garda terdepan memperkuat umat dan bangsa secara keseluruhan. Juga peran ibu-ibu yang luar biasa di keluarganya masing-masing," ujar Hidayat.

Acara buka puasa itu sendiri yang juga dihadiri Wakil Sekretaris Jenderal MPR RI Selfie Zaini dan Kepala Biro Humas Setjen MPR RI Siti Fauziah, diawali dengan pembacaan kitab suci Alquran, sambutan-sambutan, serta tausiyah oleh pemuka agama setempat dilanjutkan dengan buka puasa bersama, sholat Magrib berjamaah dan ramah tamah.

 

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Memijat 3 Titik Ini Bantu Redakan Sesak Napas

Posted: 18 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Sesak napas bisa datang kapan saja. Bila tidak ada obat di sekitar Anda, memberikan pijatan (akupresur) di tiga titik ini bisa jadi pertolongan pertama mengatasi sesak napas.

"Caranya sederhana, asalkan tubuh percaya dan fokus saat memijat hasilnya akan bagus sekali," kata Sukeria kepada wartawan dalam kunjungan bersama Kementerian Kesehatan di Kintamani, Bali beberapa waktu lalu ditulis Minggu (19/5/2019).

Mengenai cara memijat, Sukeria tidak membatasi. Bisa ditekan atau diputar-putar di area tersebut juga bisa. Soal tekanan pijatan bisa dimulai dari yang ringan. 

 

Akupresur untuk sesak napas (Brosur UPTD Kestrad Dinkes Bali)

Berikut tiga titik yang bila dipijat bisa membantu mengatasi sesak napas:

- Belakang Leher

Coba pegang belakang leher Anda, lalu sentuh area perbatasan antara leher dengan pundak. Tepat pada bagian belakang leher, beri pijatan sebanyak 30 kali tekanan. Lebih baik dibagi menjadi 10 tekanan sebanyak tiga kali.

- Dada

Di bagian tengah dada, yang sejajar dengan puting susu, tekan bagian tersebut sebanyak 30 kali tekanan.

- Kaki

Lokasi yang terletak pada pertengahan antara tulang tempurung lutut dengan mata kaki bagian luar. Bisa ditepuk-tepuk atau memberi pijatan di bagian tersebut.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Warren Buffett Kaget Perang Dagang Sungguh Terjadi

Posted: 18 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Omaha - Investor legendaris Warren Buffett ternyata kaget karena perang dagang sungguh terjadi. Awalnya, ia berpikir ketegangan Amerika Serikat (AS) dan China tidak akan sampai ke tahap tersebut.

"Saya tidak berpikir kedua negara akan terjeremus ke hal yang memicu dan melanjutkan semacam perang dagang sungguhan," ujar Warren Buffett seperti dikutip Business Insider.

Buffett mengatakan itu pada pertemuan pemegang saham Berkshire Hathaway pada tahun lalu. Kini, perang dagang justru semakin parah karena Presiden Donald Trump menambah tarif barang China menjadi 25 persen karena China dinilai lamban dalam negosiasi.

Menurut sang investor, keuntungan dagang antar dua negara amatlah besar. Ditambah lagi, banyak negara yang bergantung pada perdagangan AS dan China.

"Dua negara cerdas ini melakukan sesuatu yang luar biasa bodoh," ujar Buffett.

Sejauh ini, produk China senilai USD 200 miliar kena sanksi tarif AS sebesar 25 persen ketika perang dagang kembali mulai pada Jumat, 10 Mei 2019. China pun membalas dengan menerapkan tarif ke produk AS sebesar USD 60 miliar.

Negosiasi perang dagang pun terus berlanjut. Presiden Trump berkata siap bertemu dengan Presiden China Xi Jinping. Meski demikian, Trump berjanji jika sengketa dagang tidak selesai, maka situasi China akan makin buruk pada periodenya yang kedua.

"Kesepakatan akan semakin buruk jika dinegosiasikan di periode kedua saya. Akan bijaksana bagi mereka (China) untuk bertindak sekarang, tetapi saya suka mengumpulkan uang hasil tarif besar-besaran!" ujar Trump.

Ada di Antara 2 Pilihan? Ini Tips Warren Buffett saat Ambil Keputusan Sulit

Ketahui Apa yang Menjadi Ukuran Sukses Bagi Warren Buffett | via: huffpost.com

Kesuksesan seseorang tentunya diiringi dengan cerdasnya ia dalam mengambil keputusan yang sulit. Banyak pemimpin masih belum tahu bagaimana cara terbaik untuk memutuskan suatu hal yang cukup sulit dengan cepat dan mudah bagi perusahaannya.

Namun, hal ini tidak terjadi pada miliarder dunia yang telah berusia 88 tahun saat ini, Warren Buffett. Baginya, memutuskan sesuatu itu sangatlah mudah.

Dilansir dari laman CNBC, bos dari Berkshire Hathaway ini selalu menerapkan hal ini jika ia sedang dihadapkan dengan keputusan yang sulit untuk kemajuan perusahaannya.

Hal apa sajakah itu? 

Memiliki karyawan dengan jumlah mencapai 360 ribu orang tentunya bukan hal yang mudah. Jadi, ketika ia dihadapkan dengan keputusan yang sulit, maka miliarder satu ini akan berusaha mengikut sertakan semua pemikiran karyawannya tanpa kecuali untuk berpikir bersama dan menentukan bersama.

Buffett akan memberikan dua pilihan yang nantinya akan dipilih oleh semua karyawannya. Selain itu, ia akan menanyakan alasan mengapa mereka memilih poin tersebut.

Tahap Selanjutnya

Kata Warren Buffett, kalau mau sukses sekaligus bahagia.

Selanjutnya, miliarder ini akan memilih pilihan terbanyak yang dipilih oleh semua karyawannya dan menjadikan itu sebagai keputusan terakhir yang akan diambil. Langkah ini dipilih agar tidak ada satu pendapatpun yang terlewatkan darinya, dan tidak ada kesenjangan antara satu dengan lainnya.

Selain itu, bagi Buffett hal ini dapat membuat karyawannya lebih merasa senang dan dihargai karena diberikan kesempatan yang begitu penting untuk menentukan keputusan yang penting bagi perusahaan. 

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lapar Saat Mudik, Ini Lokasi Kuliner dengan Menu Seharga 15 Ribu Rupiah

Posted: 18 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Cilacap - Perjalanan mudik adalah hal yang lazim dilakukan ketika jelang Ramadan. Dengan jarak tempuh yang jauh tentu saja banyak menguras aktivitas fisik selama perjalanan.

Jika mudik menggunakan kendaraan pribadi, maka tidak ada salahnya mencoba wisata kuliner sebagai salah satu relaksasi selama perjalanan.

Ada beberapa kategori saat menentukan pilihan kuliner, di antaranya adalah rasa, penampilan, keunikan, ke-khas-an dan tentu saja harganya. Menyisir jalur Pantura hingga jalur selatan Jawa, untuk menjelajah kuliner lokal dengan kategori murah atau ramah di kantong selama perjalanan, seperti yang dilakukan tim Antara.

Jika minim budget, pemudik tak perlu terlalu khawatir. Hanya dengan Rp15.000 pemudik bisa merasakan kuliner yang cukup istimewa sepanjang perjalanan. Berikut lokasi dan kuliner yang bisa dijumpai di sepanjang perjalanan mudik.

Sate Maranggi

Tim sempat singgah ke kota Purwakarta, Jawa Barat untuk mencicip Sate Maranggi Haji Yetty. Sate Maranggi populer di kalangan pengguna jalan di kawasan Cikopo hingga Purwakarta, walau tidak dekat dengan jalur tol Trans Jawa.

Sate Maranggi Haji Yetty terletak di dekat wisata water park Maranggi. Pengunjung perlu keluar tol Cikopo jika dari arah Jakarta. Kemudian belok kanan ke arah Purwakarta.

Sekitar empat kilometer dari pintu tol Cikopo, Sate Maranggi dapat ditemukan di sebelah kanan jalan. Tempatnya luas, lebih luas dari lapangan sepak bola. Pengunjung akan duduk di atas kursi dan meja panjang yang bisa diisi hingga 14 orang per meja.

Satu tusuk sate Maranggi dilabeli harga Rp5.000. Sajian Sate Maranggi dihidangkan bersama dengan irisan tomat dengan cabai rawit pedas. Nasi akan dibungkus dengan daun pisang, untuk menjaga kehangatan serta harum dari nasi yang tanak.

Tidak hanya menjual sate, namun ada menu lainnya yang tidak jauh dari daging, sebut saja sop kambing, dan juga aneka macam camilan gorengan.

Telur Asin dan Soto Kwali

Pekerja menyediakan makanan di Kedai Soto Kauman Express Sawangan, Depok, Jawa Barat, Senin (13/5). Selama Ramadan, kedai soto ini menyediakan satu paket menu buka puasa terdiri dari soto, siomay, kurma, dan minuman yang cukup dibayar dengan doa pada secarik kertas. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Telur Asin Bakar

Menuju sedikit ke arah timur, Brebes menjadi kota pemberhentian selanjutnya. Sudah menjadi ikon kota Brebes sejak lama, yaitu telur asin.

Tidak sekadar telur asin, namun Brebes menawarkan sajian khasnya yaitu telur asin bakar. Kulit telur nampak legam terpanggang, perbedaan dengan telur asin biasa selain warna kulit adalah aroma dari kematangan telur tersebut.

Telur asin bakar per satuannya dihargai antara Rp3000 sampai Rp4000, tentu saja untuk lebih nikmat telur asin bakar bisa disantap dengan nasi sebagai pokok dan sedikit sayuran. Hanya Rp12.000, pemudik bisa menikmati telur asin bakar dengan nasi dan sayur lengkap dengan teh hangat sebagai penutup sajian tersebut.

Apabila pemudik tidak ingin keluar tol trans Jawa, tidak perlu khawatir. Sepanjang rest area Cipali banyak tersaji makanan dari bakal bebek tersebut. 

Soto Kwali

Bagi penyuka jenis makanan berkuah, Soto Kwali bisa menjadi salah satu sajian pengusir lapar yang manjur.

Makanan ini merupakan khas dari Solo di mana perbedaan dengan soto biasa adalah kuahnya berwarna kekuningan dengan ada sensasi sedikit manis di ujung lidah. Kandungan protein juga melibatkan peran ayam di mangkuknya.

Satu porsi Soto Kwali dibanderol harga Rp15.000.

Nasi Liwet dan Nasi Godok

ilustrasi nasi liwet/copyright Shutterstock

Nasi Liwet

Khas tradisional Solo, makanan ini memiliki nilai kearifan lokal yang tinggi, karena biasa disajikan dengan perlengkapan makan klasik, seperti gentong, kendi dan biasa disajikan dengan cara lesehan.

Keunggulan menu makanan ini adalah pada nasinya yang gurih dan lembut.

Tidak banyak sayur dalam makanan ini, hanya biasa terdiri dari potongan sedikit ayam, telur rebus dan tambahan kerupuk dilengkapi dengan sambal.

Menu ini banyak dijumpai di pinggiran kota Solo dengan penyajinya biasa memakai jarik, atau kain batik. Satu porsi makanan ini berharga Rp10.000 dengan teh manis hangat Rp2.000.

Tidak jarang pembeli makan hingga dua porsi karena penyajiannya di malam hari membuat suasana makan menjadi lebih nikmat, dengan suasana keakraban kota Solo.

Nasi Godok

Nasi Godok, atau bahasa Indonesia-nya adalah Nasi Rebus, terdengar aneh mengingat kata rebus identik dengan air panas.

Benar saja, nasi rebus merupakan bentuk lain dari sajian nasi goreng. Jika nasi goreng dimasak serta disajikan dalam bentuk kering, lain hal dengan Nasi Godok, maka akan terasa nasi goreng namun memiliki kuah dalam piringnya.

Kuah tidak ada bumbu khusus, layaknya memasak nasi goreng biasa hanya diguyur air panas ketika memasaknya, maka jadilah Nasi Godok atau Nasi Rebus.

Hal lain dari makanan nasi godok atau nasi goreng Jawa lainnya adalah, cara memasaknya menggunakan arang, bukan api dari kompor gas atau lainnya, namun bara arang.

Pilihan arang ini diyakini membuat masakan lebih matang meresap karena panas yang dihasilkan lambat tapi merata. Berbeda dengan api yang langsung panas dengan periode yang cepat.

Satu porsi Nasi Godok ini adalah Rp12.000 dengan sajian teh hangat manis cukup menambah Rp2.000. Makanan ini bisa ditemukan di wilayah Yogyakarta, Kebumen dan Cilacap.

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Raih Treble Domestik, Kompany: Manchester City Tim Terbaik Dunia

Posted: 18 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, London - Manchester City menjadi juara Piala FA usai mencukur Watford 6-0 di partai final yang berlangsung Sabtu (18/5/2019) di Stadion Wembley, London. Sukses itu melengkapi gelar domestik The Citizens musim ini.

Sebelumnya, Manchester City telah memenangkan gelar Piala Liga (Carabao Cup) dan Liga Inggris. Trofi Piala FA membuat Raheem Sterling dan kawan-kawan meraih treble winner domestik.

Kapten Manchester City, Vincent Kompany, menegaskan menyabet tiga gelar domestik (Piala Liga, Liga Inggris, dan Piala FA) bukan perkara mudah. Kompany menyebut Manchester City sebagai tim terbaik dunia usai sukses tersebut.

Ini pertama kalinya dalam sejarah tim sepak bola pria Inggris memenangkan treble domestik. Bahkan, di awal musim, Manchester City juga mampu merebut trofi Community Shield.

"Klub yang luar biasa, sesuatu yang istimewa," kata Kompany kepada BBC Sport.

 

Tetapkan Standar

Para pemain Manchester City merayakan gelar juara Piala FA setelah mengalahkan Watford pada laga final di Stadion Wembley, London, Sabtu (18/5). City menang 6-0 atas Watford. (AFP/Glyn Kirk)

"Itu dimulai dengan manajer, dia (Guardiola) menetapkan standar pada awal musim dan mengatakan kami harus juara Liga Inggris beruntun," papar bek asal Belgia ini.

Kendati memborong gelar kompetisi domestik, Manchester City gagal di Liga Champions usai tersingkir di babak perempat final. Namun, fakta itu tidak membuat Kompany berpikir level The Citizens berkurang.

Tim Terbaik

"Ini tim terbaik di dunia bagi saya. Untuk menetapkan standar setinggi itu untuk waktu yang lama, tidak hanya untuk satu tahun tetapi dua tahun berjalan sekarang," terang Kompany.

Saksikan video pilihan di bawah ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ke Afrika Selatan, Punggung Arnold Schwarzenegger Ditendang Pria Asing

Posted: 18 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Johannesburg - Arnold Schwarzenegger dikejutkan oleh tendangan terbang yang dilakukan oleh pria asing ketika ia menghadiri sebuah acara olahraga di Afrika Selatan pada Sabtu, 18 Mei 2019.

Aktor Hollywood berusia 71 tahun itu ditendang dari belakang oleh laki-laki tak dikenal saat ia tengah mengobrol dengan para penggemarnya di pinggir lapangan, saat Arnold Classic Africa --sebuah kegiatan yang menampilkan binaraga dan olahraga lainnya-- berlangsung di Sandton Convention Centre, Johannesburg.

Usai acara tersebut dan video penendangan terhadapnya viral di Twitter, mantan gubernur California ini kemudian meyakinkan kepada seluruh penggemarnya bahwa tak ada yang perlu dikhawatirkan. Demikian seperti dikutip dari The Independent, Minggu (19/5/2019).

Ia berada dalam kondisi baik-baik saja pasca-serangan itu. Melalui akun Twitter pribadinya, pemeran utama film "Terminator" ini menulis:

Terima kasih atas perhatian kalian, tetapi tidak ada yang perlu ditakutkan. Saya kira, saya hanya didesaki oleh kerumunan, yang sering terjadi. Saya baru sadar kalau saya ditendang, ketika melihat video yang kalian bagikan. Saya senang si idiot tidak menyela Snapchat saya.

Sebuah video dari insiden tersebut, yang diunggah oleh Arnold Schwarzenegger, terlihat badannya tidak tumbang saat ia terkena tendangan terbang itu. Pelaku penyerangan juga dibekuk oleh penjaga keamanan Arnold dengan cepat. Wajahnya diburamkan.

"Bantu saya: alih-alih membagikan video pria yang ingin menjadi terkenal itu, lebih baik tonton beberapa atlet @ArnoldSports kami, seperti pahlawan muda ini yang membuktikan bahwa kebugaran adalah cara bagi semua orang agar bisa jadi terkenal," ujar ayah lima anak ini.

"Dan jika Anda ingin membagikan videonya (saya mengerti), pilih yang sudah diburamkan tanpa teriakkan apa pun yang ia lontarkan, sehingga ia tidak mendapat sorotan," pungkas Arnold Schwarzenegger.

Aktif di Bidang Olahraga

Aktor AS, Arnold Schwarzenegger berbicara pada forum KTT One Planet Summit di Paris, Selasa (12/12). Mantan Gubernur California itu mencuri perhatian dengan dua cincin di jari yang salah satunya bermotif tengkorak warna perak. (AP Photo/Christophe Ena)

Arnold Schwarzenegger terkenal karena tampil di sejumlah film layar lebar, seperti "The Terminator", "Predator" dan "Total Recall".

Mantan binaragawan, yang menjabat sebagai Gubernur California antara 2003 dan 2011, mendirikan Arnold Sports Festival - yang menjadi bagian dari Arnold Classic Afrika - pada tahun 1989.

Diejek Lansia

Aktor Arnold Schwarzenegger bertepuk tangan saat menghadiri Konferensi Perubahan Iklim PBB COP24 di Katowice, Polandia (3/12). (AFP Photo/Janek Skarzynski)

Huang Rubiao, kakek asal China yang berusia 81 tahun, pernah mengejek Arnold Schwarzenegger lantaran aktor Hollywood ini punya otot yang kekar.

Alasan sindiran Rubiao tersebut bukan tanpa alasan, sebab meski berusia senja, fisik Rubiao masih tetap bugar dan punya otot kekar. Ia bahkan masih sering berlatih di pusat kebugaran.

Pria tua ini amat bangga dengan bentuk tubuhnya yang berotot. Ia bahkan menjamin kepada publik bahwa penampilannya lebih enak dilihat ketimbang Arnold Schwarzenegger pada usia senja.

Lahir pada tahun 1937, Rubiao mulai menjalani hidup sehat setelah menderita stroke. Kakek ini secara rutin mengonsumsi dua cangkir susu setiap hari.

Tak hanya itu, makan siangnya juga sebagian besar terdiri dari protein lengkap untuk memperbaiki dan menumbuhkan otot-ototnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Billy Syahputra Ingin Ajak Pacar Baru Liburan ke Amerika

Posted: 18 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Billy Syahputra kini tengah menjalin asmara dengan Elvia Cerolline, setelah putus dari Hilda Vitria.

Meski baru berpacaran, namun Billy Syahputra berencana untuk mengajak kekasih barunya itu berlibur ke Amerika.

Bahkan Billy Syahputra sempat menanyakan kep‎ada Uya Kuya segala syarat untuk bisa meginjakan kaki ke Amerika bersama kekasihnya.

"Katanya kemaren mau liburan, main ke amerika tanya ke gue cara urus visa gimana? Gampang enggak? ya gue bilang coba urus aja," ujar Uya Kuya ditemui di kawasan Kapten Pierre Tendean, Jakarta Selatan, belum lama ini.

 

Bersama Raffi Ahmad

Elvia Cerolline - Billy Syahputra (Sumber: Instagram)

Sebelumnya Raffi Ahmad sempat menelpon Billy ‎Syahputra terkait rencananya untuk pergi ke Negeri Paman Sam. Namun Uya Kuya tak tahu pasti kapan Billy Syahputra bertolak ke Amerika.

‎"Kemarin Raffi juga telepon katanya mau ke Amerika," Ujar Uya Kua.

 

Pemalu

Nama Elvia  Cerolline sedang menjadi topik pembicaraan di tengah warga net. Selepas Billy Syahputra membenarkan bahwa Ia berpacaran dengan Elvia (Liputan6.com/IG/elviacerolline)

Di mata Uya Kuya, kekasih baru Billy Syahputra adalah tipikal wanita pemalu. Meski begitu, keduanya sudah sangat saling mencintai.

"Sudah kenal. Ya orangnya pemalu ya, enggak banyak omong. Kalau dia diajak ngobrol baru mau ngobrol gitu lah," dia memungkasi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gunakan Blockchain, SwipeCrypto Kini Olah Data untuk Aset Kripto

Posted: 18 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Melihat kemelut yang belum lama ini terjadi di dunia aset kripto, SwipeCrypto, upaya rintisan monetisasi keterlibatan aplikasis seluler, menawarkan model baru dalam menghargai setiap bit informasi yang dihasilkan oleh pengguna aplikasi.

Berbeda dengan model interaksi yang terjadi selama ini, di mana lalu lintas data terkumpul pada satu pangkalan data yang dikuasai hanya oleh segelintir pihak, SwipeCrypto memungkinkan tata kelola bagi hasil biaya iklan yang lebih transparan  dan terdesentralisasi. 

Model monetisasi data yang ada saat ini pada umumnya tidak memberikan imbalan apa pun kepada pengguna aplikasi sebagai "sumur minyak" baru dalam ekonomi data.

Pengguna aplikasi yang secara terus menerus menerbitkan data, juga tidak tahu siapa dan untuk apa data tersebut kemudian digunakan.

Padahal, seringkali data-tersebut bersifat sensitif atau rahasia. Pembuat aplikasi pun seringkali kesulitan dalam mendapatkan bagi hasil atas aplikasi yang dibuatnya karena tidak terintegrasinya sistem dengan gerbang pembayaran.

Sementara itu, konsumen data yang biasanya adalah korporasi yang memerlukan data pemasaran, tidak mendapatkan jaminan integritas asal muasal data sehingga tidak jarang program kampanye pemasaran yang terkait dengan data-data tersebut menjadi salah sasaran.

SwipeCrypto mengumpulkan pengguna aplikasi, pengembang aplikasi, mitra pasar data, dan korporasi sebagai pembeli data ke dalam satu buku besar terdistribusi. Demikian menurut keterangan SwipeCrypto yang diterima Tekno Liputan6.com pada Minggu (19/5/2019).

Dengan memiliki tujuan nyata yang bermanfaat bagi banyak pihak, maka SwipeCrypto dapat memiliki tempat tersendiri pada lanskap baru ekosistem aset kripto.

Proyek ini tidak semata-mata menjanjikan imbal hasil yang menggiurkan bagi para investor utama, para pemodal privat maupun publik namun lebih kepada penggalangan urun dana (crowdfunding) untuk pengembangan teknis wahana monetisasi data yang lebih transparan.

Alokasi penjualan token yang hanya 25 persen menjadi bukti bahwa proyek ini tidak sekadar mencari keuntungan dari kenaikan harga token namun ada porsi komitmen besar dari pengembang agar proyek ini bisa berjalan dengan baik dan berkesinambungan.

Ekosistem Perdagangan Aset Kripto Mulai Pulih

Bitcoin

Kemelut berkepanjangan di dunia aset kripto kini pun berangsur-angsur membaik dalam waktu bersamaan.

Tercatat, sekarang harga Bitcoin kembali menembus angka psikologis di nominal Rp 100 juta. Forum-forum diskusi perdagangan aset kripto pun mulai ramai kembali karena munculnya gelombang optimisme baru yang berembus.

Banyak pengamat berpendapat, kalau harga aset kripto tak akan fluktuatif dengan melejit cepat seperti yang terjadi pada akhir 2017 untuk lalu menukik tajam di awal 2018. Namun, perlahan tapi pasti harga berangsur-angsur membaik.

Hal ini menjadi pembuktian bahwa ekosistem perdagangan aset kripto memang berbeda dengan demam batu akik atau gelombang cinta yang tidak pernah kembali berjaya lagi setelah harganya tersungkur.

Bitcoin pun bangkit dari 'hempasan badai' krpito karena memang dominasinya mencapai 58,7 persen, jika ditandingkan dengan kapitalisasi pasar dari ribuan koin/token lainnya.

Ethereum bersama dengan banyak proyek turunannnya bertengger di posisi kedua dan menjadi favorit para pengembang teknologi blockchain karena sifatnya yang luwes dan adanya dukungan penuh dari komunitas yang tersebar di seluruh dunia termasuk Indonesia.

Sementara itu, di posisi ketiga ada Ripple yang sudah mulai diujicobakan oleh beberapa bank untuk menjalankan transaksi pengiriman uang (remmitance).

 

Aset Kripto Memiliki Landasan Hukum

Ilustrasi Bitcoin (iStockPhoto)

Harapan pun muncul dari pihak berwenang, seperti pemerintah berbagai negara termasuk Indonesia.

Pada mulanya, segala bentuk koin digital dipandang semata–mata sebagai ancaman bagi keberadaan rupiah sehingga dilarang untuk diperdagangkan.

Awal 2019 ini merupakan titik balik di mana pemerintah melalui Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) mengakui keberadaan aset kripto sebagai komoditas yang dapat dibeli dan dimiliki oleh warga negara Indonesia.

Dengan demikian, perusahaan penukaran aset kripto di Indonesia kini memiliki landasan hukum untuk beroperasi secara sah di republik ini.

Perubahan lanskap tersebut, tentu perlu disambut secara positif sebab perdagangan aset kripto bukan lagi merupakan spekulasi isapan jempol tanpa dasar, tetapi sudah merupakan upaya bersama untuk memperbaiki tata dunia yang lebih adil, transparan dan bermanfaat bagi lebih banyak pihak.

Proyek–proyek rintisan teknologi blockchain yang terkait erat dengan perdagangan aset kripto menyisakan hanya mereka yang memang punya tujuan besar dan mulia untuk memberi nilai lebih bagi masyarakat.

Mereka yang menerbitkan koin karena semata–mata ingin cepat kaya, turut 'terhempas'. Seiring dengan membaiknya tingkat edukasi masyarakat pada umumnya maka koin–koin "micin" tersebut mulai ditinggalkan. Demam ICO pun boleh dibilang mulai berakhir dan digantikan oleh proyek–proyek yang bermanfaat nyata.

(Jek/Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ketika Warga Tionghoa Bagi-Bagi Takjil Kepada Umat Muslim di Medan

Posted: 18 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Medan - Suasana teduh nan menyejukkan hati terjadi di Kota Medan, Sumatera Utara. Suasana ini tercermin saat aksi berbagi takjil atau panganan berbuka puasa yang dilakukan oleh sejumlah organisasi Tionghoa kepada umat muslim yang melintas di kawasan Lapangan Merdeka Medan.

Sejumlah organisasi Tionghoa tersebut terdiri dari Ikatan Pemuda Tionghoa Indonesia (IPTI) Sumut, Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Sumut, Medan, Kecamatan, dan Kelurahan. Mereka membagikan sebanyak 3.000 paket takjil Ramadan.

Ketua IPTI Sumut, Edy Susanto mengatakan, kegiatan bagi-bagi takjil tersebut mereka lakukan sebagai wujud toleransi terhadap umat muslim yang sedang menunaikan ibadah puasa di bulan suci Ramadan. Kegiatan seperti ini rutin mereka laksanakan sejak 2016. 

"Takjil kita bagi-bagikan ke pengendara dan masyarakat yang melintas. Semoga yang kita berikan bermanfaat bagi mereka," kata Edy didampingi Sekretaris IPTI Sumut, Hengky Cong, Sabtu (18/5/2019).

Edy menjelaskan, kegiatan bakti sosial bagi-bagi takjil Ramadan yang mereka lakukan juga didukung oleh sejumlah pihak seperti Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) dan juga Nahdlatul Ulama (UN) Sumut.

"Kedepan, kegitan seperti ini rutin kita lakukan untuk terus meningkatkan rasa toleransi antar umat beragama," jelasnya.

Penjabat Ketua PSMTI Kota Medan, sekaligus bakal calon Ketua PSMTI Medan, Johan Tjongiran menambahkan, kegiatan berbagi takjil Ramadan berangkat dari kesadaran bersama untuk meningkatkan rasa solidaritas antar etnis, suku, dan agama. Cara yang mereka lakukan adalah dengan berbagi kepada warga yang tengah menjalankan ibadah puasa Ramadan.

Berbeda dari tahun sebelumnya, tahun ini takjil yang dibagikan jumlahnya lebih banyak dari tahun sebelumnya, yakni 3.000 paket takjil. Selain itu, mereka merencanakan pada 30 Mei 2019 mendatang akan kembali dilakukan pembagian takjil secara serentak yang dilakukan oleh pengurus kecamatan di daerah masing-masing.

"Selain bagi-bagi takjil, kita juga serahkan perlengkapan salat berupa sarung, sajadah, dan mukenah kepada pengurus NU Sumut," ungkapnya.

Humas PSMTI Sumut, Kundjung SH menyebut, kegiatan berbagi takjil yang mereka lakukan dinilai akan lebih tepat sasaran. Para pengguna jalan yang melintasi kawasan Lapangan Merdeka Medan, lokasi pembagian takjil, terlihat antusias dan senang ketika menerima menu berbuka puasa tersebut.

"Kita mendukung segala kegiatan yang sifatnya positif seperti ini. Ke depan, kegiatan seperti ini akan terus kita laksanakan," Kundjung menandaskan.

Saksikan juga video pilihan berikut ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: BTS Tampil Seperti The Beatles di Talkshow Populer AS

Posted: 18 May 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta BTS tak hanya didandani dengan setelah jas ala The Beatles. Rekaman penampilan BTS juga dibuat dalam nuansa hitam putih. Bahkan dihadirkan pula penonton yang berteriak, dengan dandanan persis para penggemar The Beatles yang histeris saat menonton debut John Lennon dkk di The Ed Sullivan Show pada 9 Februari 1964.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Kumpulkan Tanda Tangan, Pengunjung CFD Tolak Gerakan People Power

Posted: 18 May 2019 09:59 PM PDT

Masyarakat menandatangi spanduk petisi menolak gerakan people power saat car free day (CFD) di kawasan Thamrin, Jakarta, Minggu (19/5/2019). Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Cinta NKRI mengajak masyarakat menandatangani petisi mendukung KPU dan Bawaslu pasca Pilpres 2019. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Masyarakat menandatangi spanduk petisi menolak gerakan people power saat car free day (CFD) di kawasan Thamrin, Jakarta, Minggu (19/5/2019). Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Cinta NKRI mengajak masyarakat menandatangani petisi mendukung KPU dan Bawaslu pasca Pilpres 2019. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Masyarakat menandatangi spanduk petisi menolak gerakan people power saat car free day (CFD) di kawasan Thamrin, Jakarta, Minggu (19/5/2019). Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Cinta NKRI mengajak masyarakat menandatangani petisi mendukung KPU dan Bawaslu pasca Pilpres 2019. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Masyarakat menandatangi spanduk petisi menolak gerakan people power saat car free day (CFD) di kawasan Thamrin, Jakarta, Minggu (19/5/2019). Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Cinta NKRI mengajak masyarakat menandatangani petisi mendukung KPU dan Bawaslu pasca Pilpres 2019. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Masyarakat menandatangi spanduk petisi menolak gerakan people power saat car free day (CFD) di kawasan Thamrin, Jakarta, Minggu (19/5/2019). Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Cinta NKRI mengajak masyarakat menandatangani petisi mendukung KPU dan Bawaslu pasca Pilpres 2019. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Masyarakat menandatangi spanduk petisi menolak gerakan people power saat car free day (CFD) di kawasan Thamrin, Jakarta, Minggu (19/5/2019). Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Cinta NKRI mengajak masyarakat menandatangani petisi mendukung KPU dan Bawaslu pasca Pilpres 2019. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Masyarakat menandatangi spanduk petisi menolak gerakan people power saat car free day (CFD) di kawasan Thamrin, Jakarta, Minggu (19/5/2019). Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Cinta NKRI mengajak masyarakat menandatangani petisi mendukung KPU dan Bawaslu pasca Pilpres 2019. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Masyarakat menandatangi spanduk petisi menolak gerakan people power saat car free day (CFD) di kawasan Thamrin, Jakarta, Minggu (19/5/2019). Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Cinta NKRI mengajak masyarakat menandatangani petisi mendukung KPU dan Bawaslu pasca Pilpres 2019. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Cinta NKRI membentangkan sejumlah spanduk berisi pesan ajakan untuk mendukung KPU dan Bawaslu pasca Pilpres 2019 saat car free day (CFD) di kawasan Thamrin, Jakarta, Minggu (19/5/2019). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Aliansi Mahasiswa dan Pemuda Cinta NKRI membentangkan sejumlah spanduk berisi pesan ajakan untuk mendukung KPU dan Bawaslu pasca Pilpres 2019 saat car free day (CFD) di kawasan Thamrin, Jakarta, Minggu (19/5/2019). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polres Indramayu Razia Minibus Bawa Belasan Juta Butir Petasan ke Karawang

Posted: 18 May 2019 09:49 PM PDT

Patroli, Indramayu - Petugas kepolisian Resort Indramayu, Jawa Barat, yang tengah melakukan razia di jalur Pantura Jati Barang berhasil menghentikan sebuah kendaraan minibus yang baru saja keluar dari sentra produksi petasan di Kecamatan Lobener, Minggu dini hari.

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Minggu (19/5/2019), minibus tersebut mengangkut sedikitnya 15 juta butir petasan berbagai jenis tujuan Rengasdengklok, Karawang.

Sopir dan kurir berikut mobil serta petasan langsung diamankan petugas ke sektor Jatibarang.

Para tersangka akan dijerat dengan undang-undang darurat nomor 12 tahun 1951 tentang bahan peledak dengan ancaman hukuman 12 tahun penjara.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polri Prediksi Puncak Arus Mudik Terjadi pada H-3 Lebaran

Posted: 18 May 2019 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kakorlantas Polri Irjen Refdi Andri memprediksi jumlah pemudik 2019 meningkat hingga 40 persen. Hal tersebut dia katakan berdasarkan evaluasi persiapan operasi ketupat 2019.

"Estimasi kami massa mudik nanti naik 30 hingga 40 persen dibanding tahun lalu," kata Irjen Refdi dalam diskusi bertema Mudik Selamat Guyub Rukun oleh Teraskita, di Crowne Plaza, Semanggi Jakarta Selatan, Kamis (16/5/2019).

Menurut dia, tahun 2019 ini akan dipadati pemudik yang menuju Pulau Jawa, yakni 60 persen. Sementara pemudik yang menuju Sumatera 20 persen, sedangkan bagian Tengah dan Timur Indonesia 20 persen.

Menengok data dipaparkan Korlantas Polri, pemudik menggunakan mobil pribadi tercatat naik paling pesat mencapai 28,9 persen. Angka itu jauh bila dibandingkan pemudik pengguna bus ekonomi yang naik 16,1 persen, bus eksekutif 13,9 persen, dan pengguna motor yang juga naik 6,3 persen.

"Kalau kita lihat sebaran kendaraan bermotor ini sama dengan sebaran pemudik yang saya sebutkan tadi (60 persen ada di Jawa)," jelas Irjen Refdi.

Terkait tanggal, menurut dia perlu diperhatikan untuk jadwal mudik 2019. Data survei Kakorlantas Polri menyebut H-3 dan H+3 lebaran menjadi puncak arus mudik tahun ini. Kemudian, soal Operasi Ketupat 2019 sendiri dimulai sejak 29 Mei 2019, hingga 12 Juni 2019. Selama 13 hari ini, Polri menerjunkan personel gabungan hingga 157.155 anggota.

"Mereka disebar 60 persen di Jawa, 40 persen di luar jawa," tandas jenderal bintang dua ini.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bamsoet Minta Pengusaha Indonesia Genjot Perekonomian Nasional

Posted: 18 May 2019 09:44 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Ketua DPR RI Bambang Soesatyo meminta para pengusaha Indonesia merapatkan barisan untuk menggenjot serta memajukan perekonomian nasional. Terlebih, efek perang dagang antara Amerika Serikat dengan Tiongkok masih berlangsung panas dan berdampak terhadap pelemahan rupiah.

"Defisit besar yang terjadi terhadap neraca perdagangan kita, mencapai USD 2,5 miliar. Salah satunya akibat masih tingginya impor di beberapa bidang. Ini sesungguhnya menjadi peluang bahwa konsumsi Indonesia cukup tinggi, karenanya pengusaha nasional harus bisa memacu produktifitas agar bisa mensubtitusi berbagai barang impor," ujar Bamsoet saat menjadi tuan rumah buka puasa bersama beberapa organisasi pengusaha serta club motor dan mobil, di rumah dinas Ketua DPR RI, Jakarta, Sabtu (18/05/19).

Beberapa organisasi yang hadir antara lain Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN), Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI), Asosiasi Perdagangan Barang, Distributor, Keagenan dan Industri (ARDIN), Pengurus Besar Persatuan Menembak Indonesia (PERBAKIN), Brother Club, Ferari Owner Club Indonesia (FOCI), Lamborghini Club Indonesia (LCI), McLaren, Bentley Club, HOG Jadoel, HOG Nusantara dan HDCI Pusat.

Legislator Dapil VII Jawa Tengah yang meliputi Kabupaten Purbalingga, Banjarnegara dan Kebumen ini yakin jika industri nasional bisa memenuhi berbagai kebutuhan konsumsi dalam negeri, secara perlahan Indonesia tidak akan bergantung lagi terhadap impor. Malah sebaliknya, jika terjadi surplus produksi, justru Indonesia yang akan mengekspor berbagai barang kebutuhan ke luar negeri.

"Sudah waktunya produk-produk Indonesia berkibar di mancanegara. Dukungan pemerintah terhadap para pengusaha juga tidak main-main. Berbagai keringanan dari mulai pajak, kemudahan berusaha sampai penyediaan infrastruktur telah dipenuhi. Kini tinggal para pengusahanya yang harus memacu semangat dan kinerja," tutur Bamsoet.

Wakil Ketua Umum KADIN Indonesia ini juga mengajak para pengusaha maupun anggota klub motor dan mobil yang notabene juga merupakan kalangan menengah atas, menjadikan Ramadhan tidak hanya sebagai bulan yang penuh dengan simbol-simbol kedermawanan. Berbagai bantuan maupun santunan yang diberikan kepada pihak yang membutuhkan, jangan hanya dilakukan saat Ramadhan saja, melainkan harus dilakukan di bulan-bulan selanjutnya.

"Terlebih dari itu, yang paling penting bagi setiap pengusaha adalah memperhatikan setiap pekerjanya. Penuhi segala kewajiban sebagai pengusaha, sehingga para pekerja bisa terpenuhi haknya. Khusus di Ramadhan ini, jangan lupa untuk siapkan THR dari jauh-jauh hari. Agar para pekerja dan keluarganya bisa nyaman menyambut hari raya. Jika hak sudah didapatkan, insya Allah kinerja juga akan meningkat," pungkas Bamsoet.

 

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Urusan Penonton, MU Masih Ungguli City dan Liverpool

Posted: 18 May 2019 09:35 PM PDT

London - MU memang hanya finis di posisi keenam klasemen Liga Inggris. Namun untuk urusan penonton, Setan Merah ternyata belum tertandingi.

Menurut www.worldfootball.net, seperti dilaporkan Mirror, MU di posisi teratas dalam daftar klub yang paling banyak ditonton pada laga kandang di Premier League 2018-2019.

Jumlah penonton MU di Old Trafford ternyata tetap besar walau tim besutan Ole Gunar Solksjaer tak meraih hasil apik pada musim ini.

Manchester United mencoba melakukan perbaikan dengan mengganti Jose Mourinho dengan Solksjaer. Namun, upaya itu tak membuahkan hasil. Mereka hanya meraih dua poin dari lima pertandingan terakhir dan berakhir di posisi keenam. Akibatnya, mereka tak tampil di Liga Champions musim depan.

Namun, dukungan dari suporter untuk MU sangat besar. United memiliki rata-rata kehadiran 74.498 penonton pada pertandingan kandang. Di posisi kedua, laga kandang Arsenal di Emirates Stadium ditonton rata-rata 59,899 per laga.

West Ham mencatat kehadiran rata-rata tertinggi ketiga. Sementara rival sekotanya, Chelsea, hanya di peringkat kedelapan. Tim besutan Maurizio Sarri ditonton rata-rata 40.437 di Stamford Bridge musim ini.

Sementara, klub yang menghuni juru kunci dalam kriteria ini adalah Bournemouth, yang ditonton rata-rata 10.532 orang. Hal itu tidak mengejutkan mengingat Vitality Stadium merupakan stadion dengan kapasitas paling kecil di Premier League (11.329 penonton).

Dengan menempati posisi teratas, MU setidaknya masih memiliki modal besar untuk mengarungi musim depan. Dengan catatan, mereka memperbaiki performa dan tentu saja melakukan perombakan tim.

Daftar Klub dan Jumlah Penonton Laga Kandang Liga Inggris

Pierre Emerick Aubameyang melepaskan tendangan pada leg 1, semifinal Liga Europa yang berlangsung di Stadion Emirates, London, Jumat (3/5). Arsenal menang 3-1 atas Valencia. (AFP/Glyn Kirk)

1. Manchester United (Old Trafford) – 74,498

2. Arsenal (Emirates Stadium) – 59,899

3. West Ham (London Stadium) – 58,336

4. Tottenham (Wembley Stadium/Tottenham Hotspur Stadium) – 54,216

5. Manchester City (Etihad Stadium) – 54,130

6. Liverpool (Anfield) – 52,983

7. Newcastle (St James' Park) – 51,121

8. Chelsea (Stamford Bridge) – 40,437

9. Everton (Goodison Park) – 38,780

10. Leicester City (King Power Stadium) – 31,851

11. Cardiff City (Cardiff City Stadium) – 31,413

12. Wolves (Molineux) – 31,030

13. Brighton & Hove Albion (Amex Stadium) – 30,426

14. Southampton (St Mary's Stadium) – 30,139

15. Crystal Palace (Selhurst Park) – 25, 455

16. Fulham (Craven Cottage) – 24,371

17. Huddersfield Town (John Smith's Stadium) – 23,201

18. Burnley (Turf Moor) – 20,534

19. Watford (Vicarage Road) – 20,016

20. Bournemouth (Vitality Stadium) – 10,532

Sumber: Bola.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Eks Ketua MK Minta Polisi Kurangi Proses Hukum Konflik Politik Usai Pilpres

Posted: 18 May 2019 09:34 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Jimly Asshiddiqie meminta kepolisian untuk mengurangi proses penegakkan hukum terkait konflik politik usai Pilpres 2019. Imbauan itu dimaksudkan agar tercipta suasana kebatinan yang baik di tengah masyarakat.

"Dalam upaya untuk menjaga suasana kebatinan yang baik di tengah masyarakat, polisi agar mengurangi proses penegakan hukum yang berkaitan dengan konflik politik terkait Pilpres dan lebih banyak gunakan pendekatan persuasif," kata Jimly lewat siaran pers diterima, Minggu (20/5/2019).

Jimly berpandangan, meski mereka yang dipanggil belum dinyatakan tersangka, namun terkait pemanggilan saja bisa menjadi masalah. "Sudah stres orang itu dipanggil polisi. Jadi biarlah kita ini suasana Ramadhan dan Idul Fitri nanti keadaannya ditenangkan," saran Jimly.

Jimly berharap, apa pun hasil Pemilu, khususnya Pilpres 2019, bisa membawa pencerahan bagi bangsa Indonesia. Mantan Ketua DKPP ini optimis bahwa demokrasi di Indonesia bisa dan akan terus berkembang maju.

 

Gejala Elektoral 5 Tahunan

Dia berpendapat, adanya gesekan di masyarakat saat ini hanya gejala elektoral lima tahunan yang mereda sendirinya.

"Jadi nanti Insyaallah setelah peradaban demokrasi kita makin kuat, kualitas SDM kita makin tinggi, bangsa kita akan menjadi bangsa terbesar," tutur dia.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Penelitian, Konsumsi Nasi Bisa Mencegah Kelebihan Berat Badan

Posted: 18 May 2019 09:31 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Mengonsumsi nasi dianggap sebagai salah satu cara untuk melawan obesitas atau kelebihan berat badan. Sebuah penelitian terbaru menyebutkan nasi justru bisa mengurangi risiko obesitas.

Mengutip dari Medical Daily, Sabtu, 18 Mei 2019, penelitian itu menganalisis data dari lebih dari 130 negara menunjukkan bahwa menambahkan lebih banyak beras ke dalam makanan sehari-hari ternyata dapat membantu mengurangi risiko obesitas.

Sebelumnya, sejumlah pakar kesehatan banyak yang mempertanyakan tentang mengapa orang-orang di Amerika Serikat (AS) memiliki tingkat obesitas yang tinggi, sementara di beberapa negara lain tampaknya memiliki jumlah kasus yang sangat rendah.

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) memperkirakan 39,8 persen orang di AS saat ini mengalami obesitas. Namun, menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) di Jepang hanya 4,3 persen dari populasinya yang mengalami obesitas.

Fakta itu kemudian mengarahkan para peneliti dari Sekolah Tinggi Seni Liberal Wanita Doshisha di Kyoto mempelajari faktor-faktor yang membuat banyak orang di Jepang memiliki berat badan yang sehat atau rata-rata. Awalnya, mereka mengakui bahwa Jepang bersama dengan negara lain dengan kasus obesitas rendah menganggap beras sebagai makanan pokok.

"Asosiasi yang diamati menunjukkan bahwa tingkat obesitas rendah di negara-negara yang makan nasi sebagai makanan pokok," ujar Tomoko Imai, Ketua Peneliti dan Profesor di Sekolah Seni Liberal Wanita Doshisha. "Oleh karena itu, makanan Jepang atau pola makan ala Asia dengan makanan pokok nasi dapat membantu mencegah obesitas."

Data dari 136 Negara

Nasi Balap Puyung

Tim tersebut mengumpulkan data dari 136 negara dan menemukan di negara-negara yang warganya mengkonsumsi rata-rata setidaknya 150 gram beras per hari memiliki tingkat obesitas yang jauh lebih rendah.

Para peneliti juga memperhitungkan faktor-faktor lain yang berkontribusi pada epidemi obesitas, seperti tingkat merokok, konsumsi kalori, dan biaya yang dihabiskan untuk perawatan kesehatan.

Para peneliti Doshisha menyarankan bahwa setiap orang meningkatkan konsumsi beras hariannya hanya dengan seperempat cangkir atau 50 gram, risiko obesitas global dapat turun secara dramatis sebesar satu persen, atau dari 650 juta orang menjadi 643,5 juta orang dewasa.

Peneliti tersebut mengatakan bahwa konsumsi beras atau nasi berpotensi mendorong kenaikan berat badan yang lambat. Ini karena serat, nutrisi, dan senyawa tanaman yang ditemukan dalam biji-bijian utuh meningkatkan rasa kenyang.

Selain itu, beras memiliki kadar glukosa darah postprandial rendah, sehingga menghambat sekresi insulin. Para peneliti mempresentasikan temuan mereka tersebut pada Kongres Eropa tentang obesitas di Glasgow, Inggris, baru-baru ini.

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

7 Momen Menyentuh Kedua Menantu Temani Ani Yudhoyono Pengobatan di Singapura

Posted: 18 May 2019 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Mantan ibu negara, Ani Yudhoyono tengah menjalani pengobatan di National University Hospital, Singapura. Seperti diketahui, Ani Yudhoyono sedang berjuang melawan penyakit kanker darah.

Setelah beberapa bulan diisolasi di kamar perawatan, akhirnya bu Ani Yudhoyono mendapat izin dokter untuk menghirup udara segar. Melalui akun Instagram pribadinya, Ani Yudhoyono membagikan potret cerianya menyapa alam pada Kamis (16/5/2019).

Kabar baik tersebut lantaran Ani Yudhoyono menunjukkan perkembangan positif terkait kesehatannya. Terlihat dalam unggahannya, istri mantan orang nomor satu di Indonesia itu tampak bahagia meski hanya berkesempatan berkeliling hanya dalam waktu 1 hingga 2 jam saja.

Didampingi Susilo Bambang Yudhoyono dan Annisa Pohan, Ani Yudhoyono mengitari rumah sakit dengan kursi roda. Annisa Pohan selaku istri Agus Yudhoyono berkesempatan untuk menyaksikan momen ibu mertuanya menghirup udara segar.

Sementara itu, Aliya Rajasa melalui akun Instagram-nya mengutarakan rasa syukurnya atas kesehatan Ani Yudhoyono yang semakin membaik. Dalam tiga bulan ini, kedua menantu Ani Yudhoyono memang sengaja bergantian mendampinginya menjalani perawatan intensif di rumah sakit.

Sesekali keduanya berkumpul bersama menemani sang ibu mertua yang tengah berjuang melawan sakitnya. Melalui akun Instagram pribadi masing-masing, Annisa Pohan dan Aliya Rajasa juga setia membagikan kabar terbaru Ani Yudhoyono kepada publik.

Dihimpun dari akun Instagram @annisayudhoyono dan @ruby_26, berikut Liputan6.com sajikan 7 potret kedua menantu Ani Yudhoyono yang setia mendampingi jalannya pengobatan di Singapura, Minggu (19/5/2019).

1. Annisa Pohan masih dalam balutan piyama membantu Ani Yudhoyono menyisir rambut.

Potret Annisa Pohan setia temani Ani Yudhoyono (Sumber: Instagram/annisayudhoyono)

2. Saat Ani Yudhoyono dirujuk ke ruangan ICU, Annisa Pohan setia mendampingi sang ibu mertua agar tidak kesepian.

Potret Annisa Pohan setia temani Ani Yudhoyono (Sumber: Instagram/annisayudhoyono)

3. Ani Yudhoyono ditemani Annisa Pohan berjemur di bawah sinar matahari tidak langsung.

Potret Annisa Pohan setia temani Ani Yudhoyono (Sumber: Instagram/aniyudhoyono)

4. Potret terbaru Ani Yudhoyono yang akhirnya diizinkan menghirup udara segar ditemani Annisa Pohan dan SBY.

Potret Annisa Pohan setia temani Ani Yudhoyono (Sumber: Instagram/annisayudhoyono)

5. Sosok Aliya Rajasa dengan tenang menjelaskan tentang perkembangan kesehatan Ani Yudhoyono.

Potret Aliya Rajasa setia temani Ani Yudhoyono (Sumber: Instagram/aniyudhoyono)

6. Aliya menemani Ani Yudhoyono melakukan exercise rutin diawasi SBY yang saat itu dalam keadaan kurang fit.

Potret Aliya Rajasa setia temani Ani Yudhoyono (Sumber: Instagram/ruby_26)

7. Aliya dan Baby Gaia membantu menuntun Ani Yudhoyono berjalan ketika sempat mengalami drop.

Potret Aliya Rajasa setia temani Ani Yudhoyono (Sumber: Instagram/ruby_26)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

3 Resep Makanan dari Ubi untuk Buka Puasa, Mudah dan Praktis

Posted: 18 May 2019 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Resep makanan dari ubi untuk buka puasa ternyata begitu beragam. Buka puasa di bulan suci Ramadan kerap diidentikkan dengan sajian aneka ubi. Hampir seluruh penjual takjil pasti menjual menu berbuka dengan ubi.

Contohnya saja, kolak ubi. Selain mudah ditemukan, kolak ubi juga sangat mudah dibuat sendiri di rumah. Sambil menunggu waktu berbuka, tak banyak orang yang menyiapkan sajian berbuka kolak ubi ini.

Tapi pasti kamu bosan kan, dengan sajian menu buka puasa kolak ubi? Kemudahan dalam membuat dan manfaat ubi yang baik untuk kesehatan, membuat orang-orang menyukai sajian kolak ubi. Padahal ada banyak resep makanan dari ubi untuk buka puasa.

Jika sudah mulai bosan dengan sajian ubi yang gitu-gitu saja, kamu bisa mengkreasikan masakan dengan ubi yang lebih lezat dan mudah dibuat. Berikut ini Liputan6.com telah memberikan beberapa resep makanan dari ubi untuk buka puasa yang bisa kamu buat sendiri di rumah, Selasa (14/5/2019).

Puding Ubi

Puding Ubi / Sumber: iStockphoto

Bahan-bahan yang perlu dipersiapkan:

- 75 gram ubi kukus.

- 1/5 bungkus agar-agar tanpa rasa.

- 125 ml santan yang sudah dicampur dengan ubi kukus.

- 250 ml santan.

- 50 gram gula pasir.

- Sedikit garam.

- 1 lembar daun pandan.

Cara membuat puding dari ubi:

1. Blender ubi dan 125 ml santan hingga halus.

2. Masukkan semua bahan ke dalam panci, sambil diaduk hingga rata.

3. Masak hingga mendidih dengan api kecil.

4. Masukkan adonan ke dalam cetakan puding.

5. Tunggu hingga mengeras.

Es Krim Ubi

Es Krim Ubi / Sumber: iStockphoto

Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat es krim ubi.

- 250 gram ubi yang dikukus.

- 500 ml susu UHT.

- 1 sdm tepung maizena.

- 3 sdn gula pasir.

Cara membuat es krim dari ubi:

1. Blender hingga lembut semua bahan-bahan yang sudah disiapkan.

2. Masak dengan menggunakan api kecil hingga meletup-letup.

3. Lalu diamkan hingga mendingin.

4. Setelah itu masukkan ke dalam lemari pendingin atau freezer selama kurang lebih 30 menit.

5. Kemudian keluarkan dari dalam freezer, mixer hingga lembut.

6. Masukkan kembali ke dalam lemari pendingin hingga membeku kurang lebih selama 4 – 5 jam.

Bubur Candil Ubi

Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat bubur candil dari ubi:

Bahan pertama:

- 125 gram ubi yang dikukus.

- 25 gram tepung kanji.

- 1 sdt gula pasir.

- Seperempat sendok teh vanili bubuk.

- Seperempat sendok teh garam.

- 25 ml air.

Bahan kedua:

- 25 gram gula pasir.

- 25 gram tepung kanji yang dilarutkan dengan menggunakan 100 ml air.

- 1 lembar daun pandan.

- 1 liter air.

Kuah santannya:

- 125 ml santan.

- Seperempat sendok teh garam.

- 1 lembar daun pandan.

Cara membuat bubur candil dari ubi:

1. Campurkan semua bahan-bahan pertama ke dalam satu wadah. Aduk adonan hingga rata sampai bisa dipulung.

2. Kemudian buat bulatan-bulatan ukuran kecil, dan sisihkan.

3. Panaskan air, daun pandan, dan bahan kedua secara bersamaan dan tunggu hingga mendidih.

4. Masukkan bulatan-bulatan ubi tadi ke dalamnya hingga mengapung.

5. Masukkan larutan tepung kanji dan aduk rata hingga mengental.

6. Angkat dan sisihkan.

7. Setelah itu masak santan, garam, dan daun pandan. Aduk-aduk hingga mendidih dan pastikan santan jangan sampai pecah.

8. Kemudian sajikan bulatan-bulatan ubi dengan santan.

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Piala Sudirman 2019: Gregoria Menang, Indonesia 2-0 Inggris

Posted: 18 May 2019 09:30 PM PDT

 

Liputan6.com, Nanning - Indonesia menambah keunggulan atas Inggris pada penyisihan Grup B Piala Sudirman 2019. Skuat Merah Putih sementara memimpin 2-0 dalam laga yang berlangsung di Guangxi Sports Center Gymnasium, Nanning, Tiongkok, Minggu (19/5/2019).

Poin kedua Indonesia pada laga perdana Piala Sudirman 2019 ini disumbang oleh Gregoria Mariska Tunjung di nomor tunggal putri. Tak menemui kesulitan, Gregoria menang dua game langsung atas Abigail Holden dengan skor 21-10 dan 21-13 dalam waktu 22 menit.

Sebelumnya, poin pertama Indonesia disumbang pasangan ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon. Pasangan nomor satu dunia itu mengatasi perlawanan Marcus Ellis / Chris Langridge dengan skor 21-9 dan 21-18.

Pada partai ketiga penyisihan Grup B Piala Sudirman 2019, Indonesia mengandalkan Anthony Sinisuka Ginting di tunggal putra. Anthony akan menghadapi wakil Inggris, Toby Penty.

 

Berikut susunan pemain Indonesia vs Inggris:

Tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting. (PBSI)

Ganda Putra:

Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon vs Marcus Ellis / Chris Langridge - 21-9, 21-19

Tunggal Putri

Gregoria Mariska Tunjung vs Abigail Holden - 21-10, 21-13

Tunggal Putra

Anthony Sinisuka Ginting vs Toby Penty

Ganda Putri

Greysia Polii / Apriyani Rahayu vs Chloe Birch / Lauren Smith

Ganda Campuran

Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti vs Chris Adcock / Gabrielle Adcock

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Maafkan Istri, Yama Carlos Beri Syarat Ini

Posted: 18 May 2019 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Arfita Dwi Putri mengakui dirinya bersalah karena telah menonton konser musik tanpa izin suaminya, Yama Carlos.

Ia pun telah meminta maaf, dan membantah tuduhan selingkuh yang dilontarkan Yama Carlos.

Sebagai suami, Yama Carlos memaafkan apa yang telah dilakukan oleh Arfita Dwi Putri.‎ Meski begitu ada syarat yang ditentukan oleh Yama Carlos agar permintaan maaf Arfita Dwi Putri diterima.

"Saya ikutin maunya. Ayo kita akan kumpul bertiga lagi, tapi tolong ikutin dulu ini prosesnya supaya masalah ini enggak terulang lagi. Ikutin dulu sabar aja dulu‎," ujar Yama Carlos ditemui di kawasan Jalan Kapten Pierre Tendean, Jakarta Selatan, belum lama ini.

 

Tak Mau Terulang

Arfita Dwi Putri dan Yama Carlos

Yama Carlos merasa ada proses yang bisa dilakukan untuk berdamai dengan istrinya. ‎Ia mau masalah serupa tidak terjadi lagi dalam rumah tangganya.

"Ya aku enggak mau terjadi hal kayak gini lagi," ujar Yama Carlos.

 

Memaafkan

Rumah tangga Yama Carlos hampir saja berakhir. Setelah beberapa bulan menjalani mediasi, pasangan ini akhirnya rujuk kembali. Banyak hikmah yang didapat dari pengalaman kemarin. (Instagram/yamacarlos7)

Yang pasti dari hati yang terdalam, Yama Carlos melanjutkan,  sudah memaafkan istrinya saat meminta maaf.

"Pasti sudah maafkan lah. Begitu dia minta maaf pasti saya maafkan," ujar Yama Carlos.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

MotoGP Prancis: Start di Belakang, Vinales Tetap Percaya Diri

Posted: 18 May 2019 09:20 PM PDT

Le Mans - Maverick Vinales tetap percaya diri menyambut balapan di MotoGP Prancis petang nanti. Meskipun pembalap asal Spanyol itu harus start dari posisi ke-11. 

Vinales menunjukkan sinyal positif ketika mencatat waktu lap tercepat pada FP2 dan FP3. Namun, semuanya menjadi kacau balau ketika hujan deras turun pada sesi kualifikasi MotoGP Prancis, Sabtu (18/5/2019).

Pada kualifikasi kedua (Q2), Vinales memilih memakai ban slick. Dia memilih ban tersebut setelah melihat rekan setimnya, Valentino Rossi, tampil gemilang pada sesi Q1 menggunakan ban slick. 

Ternyata, taktik tersebut malah jadi bumerang. Hujan turun semakin lebat, sehingga ban slick terlalu berbahaya. Vinales terpaksa kembali mengganti ban basah, sehingga kehilangan banyak waktu. Catatan waktunya tertinggal jauh dari rival-rivalnya. 

"Saya merasa melakukan kesalahan besar dengan pemilihan strategi pada Q2. Tapi sudah terjadi, dan kami harus membayarnya. Jadi tak masuk akal jika kami marah," kata Vinales, seperti dilansir Crash

"Sisi positifnya kami merasakan feeling bagus pada trek basah, dan juga trek kering. Kami punya irama bagus. Misi kami berusaha naik podium. Saat balapan kami berusaha melaju sekencang mungkin dan melihat apa yang bisa kami dapatkan," imbuh dia. 

Pole pada balapan MotoGP Prancis direbut Marc Marquez. Rekan setimnya, Rossi, menempati posisi start kelima. 

"Tentu saja kami ada nilai positif pada trek kering. Hal negatifnya kami akan memulai dari posisi ke-11. Sekarang kami memulai dengan bagus. Saya rasa kami punya irama bagus di trek kering dan basah," ujar Vinales. 

Sumber: Bola.com

Saksikan video pilihan di bawah ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polisi Amankan 10 Remaja Hendak Tawuran saat Sahur di Jaktim

Posted: 18 May 2019 09:17 PM PDT

Patroli, Jakarta - 10 orang diamankan polisi saat pemeriksaan terhadap sekelompok remaja di Jakarta Timur yang diduga akan memanfaatkan sahur on the road (SOTR) untuk berbuat kericuhan.

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Minggu (19/5/2019), meski tidak ditemukan membawa barang bawaan terlarang, namun ke-10 remaja ini dicurigai anggota geng motor karena saat dilakukan pemeriksaan mencoba melarikan diri. Polisi pun terpaksa menembakan peluru hampa ke udara untuk memberi peringatan agar para tersangka tidak kabur.

Usai melakukan razia, polisi pun melakukan pengarahan agar para remaja yang tengah melakukan aksi SOTR tidak membuat onar dan melakukan tawuran.

Sementara itu, di Jakarta Pusat, polisi mengamankan 18 remaja dari dua lokasi berbeda di sekitaran Masjid Istiqlal dan Lapangan banteng yang diduga akan melakukan aksi penyerangan terhadap kelompok lain.

Setelah digeledah, polisi mendapati beragam jenis senjata tajam mulai dari golok, celurit hingga gergaji. Polisi pun kini mengamankan 18 remaja yang diduga akan melakukan tawuran tersebut.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Robot Canggih Ini Digerakkan Oleh Pikiran, Begini Simulasinya

Posted: 18 May 2019 09:07 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Saat ini, dunia sedang menghadapi era globalisasi. Masyarakat dunia terus berkembang dan menghadapi berbagai tantangan. Salah satunya adalah perkembangan teknologi

Ada beragam penemuan terbaru dalam bidang teknologi. Seperti terciptanya robot-robot yang akan membantu pekerjaan manusia. Di beberapa negara, para peniliti berlomba untuk menciptakan robot yang unik dengan berbagai model yang bertujuan untuk membantu pekerjaan manusia. Salah satu negara yang turut mengembangkan teknologi robot adalah Jepang.

Di Jepang ada sebuah penelitian yang menciptakan dan mengembangkan robot yang dapat dikendalikan dengan otak manusia. Penelitian ini dilakukan sebagai upaya meningkatkan produktivitas bagi setiap orang. 

Simulasi Robot Canggih 'Brain-controlled'

 

Dilansir dari Mashable oleh Liputan6.com, Minggu (19/5/2019) seorang peneliti asal Jepang mencoba menciptakan sebuah robot canggih. Tak seperti robot lainnya yang dikendalikan oleh remot, robot ini dikendalikan melalui pikiran manusia. 

Robot yang diberi nama Brain-controlled Robotic Arm ini memiliki model sebuah tangan yang dapat bergerak sesuai dengan pikiran otak manusia. Simulasinya, sebuah pelindung kepala yang mirip helm digunakan oleh manusia. Alat tersebut juga terhubung dengan sebuah robot tangan. 

Cukup dengan memikirkan gerakan, tangan robot itu akan bergerak sesuai dengan apa yang dipikirkan oleh orang tersebut. Tes simulasi ini dilakukan dengan cara seorang wanita yang disibukkan sedang mengetik, lalu menggerakkan tangan robot itu untuk mengulurkan sebotol minuman. 

Tes smilasi robot ini dilakukan oleh 15 orang, di mana 8 orang berhasil menggunakan robot ini untuk menggenggam sebuah botol minuman. Penelitian tersebut dilakukan oleh Advanced Telecommunications Research Institute di Jepang yang dipimpin oleh Dr. Shuichi Nishio.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Apa Kabar Daihatsu Sirion di Indonesia?

Posted: 18 May 2019 09:07 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Daihatsu Sirion punya nama di kelas city car. Namun belakangan namanya kurang santer terdengar. Masihkah mobil mungil ini menarik perhatian konsumen Indonesia?

Sama-sama kita ketahui bahwa Daihatsu laris dengan LCGC dan MPV, atau SUV kompak. Sementara Daihatsu Sirion tidak menonjol walau tetap dijual, bahkan sudah ada model terbarunya. Bicara penjualan, Marketing and CR Division Head PT Astra International - Daihatsu Sales Operation (AI-DSO), Hendrayadi Lastiyoso mengatakan bahwa publik masih menyerap mobil yang satu ini.

"Sirion masih bagus. Penjualannya 100-an unit per bulan. Memang kami impornya segitu dari Malaysia. Inden? Ya imbanglah antara supply dan demand," kata dia.

Menurutnya, minat pasar terhadap Daihatsu Sirion bagus. Hanya saja, kuota impor mereka tidak banyak.

Tidak Lagi Young People

PT Astra Daihatsu Motor (ADM)menargetkan citycar model terbarunya new Sirion dapat laku terjual hingga 200 unit perbulan. (Herdi Muhardi)

"Demand-nya ada peningkatan. Jadi kan ini major change jadi orang belajar lagi, lihat lagi. Kalau dulu kan sangat hatchback, kalau yang sekarang agak mirip sedan," ujarnya.

Dia juga menyebut bahwa Sirion yang ada sekarang tidak lagi berkesan kendaraan individual, tetapi kini lebih menyasar keluarga muda.

"Positioning kami juga kan sekarang ke arah young family. Kalau dulu kan lebih ke young people. Ada perubahan segmentasi sedikit," tambahnya.

Penulis: Nazarudin Ray

Sumber: Otosia.com

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Piala Sudirman 2019: Kevin / Marcus Bawa Indonesia Unggul 1-0 Atas Inggris

Posted: 18 May 2019 09:07 PM PDT

Liputan6.com, Nanning - Indonesia meraih poin pertama atas Inggris pada penyisihan Grup B Piala Sudirman 2019 di Guangxi Sports Center Gymnasium, Nanning, Tiongkok, Minggu (19/5/2019). Poin pertama disumbang pasangan ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon.

Kevin / Marcus turun pada partai pertama pada laga perdana Piala Sudirman 2019. Pasangan nomor satu dunia itu ditantang pasangan Marcus Ellis / Chris Langridge.

Kevin / Marcus tak terlalu kesulitan menghadapi Marcus / Chris pada game pertama. Pasangan yang dijuluki The Minions ini menang mudah 21-9.

Memasuki game kedua, Kevin / Marucs mulai mendapatkan perlawanan ketat dari Marcus / Chris. Kendati demikian, Kevin / Marcus masih bisa mengatasi pasangan peringkat 17 dunia itu dengan skor 21-18.

Di partai kedua penyisihan Grup B Piala Sudirman 2019, Indonesia menurunkan Gregoria Mariska Tunjung di tunggal putri. Gregoria akan menghadapi Abigail Holden.

 

Susunan Pemain Indonesia vs Inggris:

Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung. (Humas PP PBSI)

Ganda Putra:

Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon vs Marcus Ellis / Chris Langridge - 21-9, 21-18

Tunggal Putri

Gregoria Mariska Tunjung vs Abigail Holden

Tunggal Putra

Anthony Sinisuka Ginting vs Toby Penty

Ganda Putri

Greysia Polii / Apriyani Rahayu vs Chloe Birch / Lauren Smith

Ganda Campuran

Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti vs Chris Adcock / Gabrielle Adcock

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ucapan Selamat Hari Raya Waisak Mengalir di Lini Masa

Posted: 18 May 2019 09:02 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Umat Buddha pada hari ini, Minggu (19/5/2019), merayakan Hari Raya Waisak. Sama seperti hari dan momen penting lainnya, ucapan selamat Hari Raya Waisak pun mengalir, termasuk di ranah internet.

Pantauan tim Tekno Liputan6.com, Minggu (19/5/2019), #Waisak dan #VesakDay hari ini menduduki posisi nomor satu dan dua di Indonesia trends Twitter.

Ucapan selamat Hari Raya Waisak tampak memeriahkan Twitter dengan kedua tagar tersebut.

Selain itu, warganet juga sekaligus menyampaikan harapan mereka di hari peringatan tiga peristiwa suci dalam kehidupan Buddha Gautama.

Tiga peristiwa penting yang dinamakan Trisuci Waisak ini yaitu kelahiran, pencapaian pencerahan sempurna, dan kemangkatan Sang Buddha.

Berikut beberapa twit dengan tagar #Waisak dan #VesakDay:

"Selamat Hari Raya Waisak 2019 bagi saudaraku yang merayakan #Waisak #VesakDay," tulis pengguna dengan akun @bisot.

"Selamat Hari Raya #Waisak   2563 BE #VesakDay," kicau @kuspinasti1701

"The mind is the source of happiness and unhappiness - Buddha. Happy Vesak day! #VesakDay #Waisak,"demikian twit dari @kimcandiies.

Detik-Detik Waisak di Candi Borobudur

Ribuan umat Buddha dari berbagai daerah di Indonesia mengikuti detik-detik Waisak 2563 BE/2019 di pelataran Candi Borobudur Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, pada Minggu (19/5/2019), pukul 04.11 WIB. 

Peristiwa penting ini ditandai dengan pemukulan gong tiga kali dan pemercikan air berkah, serta membacakan Paritta Jayanto dan umat bersikap anjali.

Tuntunan meditasi Waisak oleh Biksu Wongsin Labhiko Mahathera dan pada saat meditasi suasana hening. Selesainya meditasi ditandai dengan pemukulan gong satu kali.

Rangkaian detik-detik Waisak 2563 BE/2019 ditutup dengan pradaksina mengelilingi Candi Borobudur sebanyak tiga kali yang diikuti oleh para biksu dan seluruh umat Buddha.

Dalam renungan Waisak oleh Biksu Tadisa Paramita Mahasthavira menyampaikan, banyak umat manusia hanya tertarik dan tertuju pada dimensi di luar dirinya dan juga memuja keluar, tidak memahami hati, tidak bisa introspeksi, tidak bisa koreksi diri, dan tidak pahami hati.

"Bagaimana dia bisa melatih diri, kalau tidak menampakkan kesejatian diri dan bagaimana dia bisa terbebas dari siklus tumimbal lahir," katanya, dilansir Antara.

(Din/Jek)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3: Bentuk Kaki Ungkap Kepribadianmu Lebih Dalam

Posted: 18 May 2019 09:01 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Beberapa bagian tubuh seseorang ternyata bisa mengungkapkan banyak hal menarik tentang kepribadiannya. Namun sayangnya, tidak semua orang tahu bagaimana karakter dirinya sendiri.

Untuk itu, tes sederhana ini bisa membantu menjawabnya. Jika tertarik, yang perlu kamu lakukan hanya melihat bentuk kakimu.

Artikel tentang deretan bentuk kaki yang bisa jabarkan kepribadianmu menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6, Liputan6.com.

Disusul dengan artikel terpopuler kedua yaitu tentang lamar kekasih, miliuner Tiongkok sewa satu mal. Sementara artikel terpopuler ketiga tentang jemur perabot mahal di rumah, ART diikat di pohon oleh majikan.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. Ladies, 4 Bentuk Kaki Ini Bisa Jabarkan Kepribadianmu

Doc: Betterme.tips

Ketika seorang pria menyukai seorang wanita, ia akan memerhatikan semua aspek pada penampilannya. Dari atas sampai kaki.

Selengkapnya...

2. Lamar Kekasih, Miliuner China Ini Sewa Satu Mal

Crazy Rich China Lamaran (Macaudailytimes.com)

Miliuner muda asal China, Mario Ho, baru-baru ini mencuri perhatian publik. Pasalnya dia baru saja melamar kekasihnya, Ming Xi, yang merupakan model Victoria Secret dengan sangat mewah.

Selengkapnya...

3. Jemur Perabot Mahal di Luar Rumah, ART Ini Diikat di Pohon oleh Majikan

ART diikat di pohon (foto: Viral Press)

Belum lama ini foto yang memperlihatkan seorang ART muda di Arab Saudi diikat di pohon viral di media sosial. Dia adalah Lovely Acosta Baruelo yang berasal dari Filipina dan bekerja sebagai asisten rumah tangga untuk keluarga kaya di Arab Saudi.

Selengkapnya...

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kadinkes Batam: Tidak Ada Warga Idap Cacar Monyet

Posted: 18 May 2019 09:01 PM PDT

Liputan6.com, Batam- Kepala Dinas Kesehatan Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri), Didi Kusmarjadi, membantah rumor yang menyebutkan virus cacar monyet masuk dan menyebar di Batam. Dia memastikan bahwa tidak ada warga di wilayah yang dekat dengan Singapura ini terkena cacar monyet.

"Tidak ada yang mengidap cacar monyet," kata Didi di Batam pada Sabtu (18/5/2019) seperti dilansir dari Antara.

Meski tidak ada kasus, pemerintah termasuk dinas kesehatan setempat melakukan berbagai upaya mencegah masuknya penyakit yang berasal dari virus monkeypox ini. Berbagai upaya diantaranya memindai suhu tubuh semua orang yang baru masuk Batam melalui pelabuhan dan bandara internasional. Sudah disiapkan pula ruang isolasi untuk orang terduga membawa virus cacar monyet.

Didi juga mengingatkan kepada masyarakat untuk menjaga hewan peliharaan, termasuk monyet, agar terhindar dari infeksi virus monkeypox.

 

Warga Batam Tidak Perlu Resah

Kepolisian Daerah Kepulauan Riau mengeluarkan imbauan keamanan dan ketertiban masyarakat terkait penyakit cacar monyet. Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol S Erlangga membagikan informasi mengenai cacar monyet agar masyarakat bisa mengantisipasi dan tidak resah.

"Terapkan perilaku hidup bersih dan sehat. Wabah cacar monyet sejauh ini masih dapat dikendalikan," kata Erlangga melalui pesan aplikasi kepada masyarakat.

 

Saksikan juga video menarik berikut

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Proyek LRT hingga Kereta Cepat Bakal Tumbuhkan Pusat Ekonomi Baru

Posted: 18 May 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah dalam waktu dekat ini banyak mengembangkan proyek pembangunan jalur transportasi baru di wilayah Jakarta Raya dan sekitarnya.

Seperti pemanjangan rute Trans Jakarta, pengembangan ruas tol baru, proyek Light Rail Transit (LRT) Jabodebek, Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta, Hingga Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB).

Ekonom Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Bhima Yudhistira mengatakan, pembangunan jalur transportasi baru tersebut akan bersifat jangka panjang demi pengembangan kawasan ekonomi baru di sekitar.

"Dampaknya ada tapi jangka panjang, karena infrastruktur perlu ditunjang dengan pembangunan pusat-pusat ekonomi baru disertai perluasan kawasan industri di Jawa Barat. Baru multiplier effectnya signifikan," ujar dia saat berbincang dengan Liputan6.com, Minggu (19/5/2019).

Seperti diketahui, pemerintah bersama badan usaha memang tengah gencar mengembangkan jalur transportasi baru di kawasan Jabodetabek dan sekitarnya.

Seperti beberapa pengerjaan proyek ruas tol tambahan, semisal Tol Depok-Antasari (Desari), Cinere-Jagorawi (Cijago), hingga Tol Layang Jakarta-Cikampek II (Japek Elevated).

 

Proyek Transportasi di Jakarta

Pekerja menyelesaikan pembangunan jalur kereta ringan atau LRT Jabodebek rute Cawang-Dukuh Atas di Cawang, Jakarta, Senin (29/4/2019). Menurut PT Adhi Karya selaku kontraktor pelaksana proyek LRT, pembangunan jalur LRT mencapai 47,95 persen (data per akhir Maret 2019). (Liputan6.com/Johan Tallo)

Sementara LRT Jabodebek merupakan megaproyek dengan panjang lintasan 44 km dan telah mulai dikerjakan sejak 2015. Pembangunan moda transportasi massa yang menelan dana hingga Rp 22,8 triliun ini ditargetkan dapat beroperasi pada 2021.

Untuk MRT Jakarta Fase I yang menghubungkan Bundaran HI hingga Lebak Bulus kini telah beroperasi normal dengan besaran tarif maksimal Rp 14.000.

Sedangkan untuk proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) yang sudah groundbreaking sejak awal 2016 ditargetkan rampung 2020, untuk kemudian bisa beroperasi pada 2021.

Lebih lanjut, Bhima memperkirakan, pertumbuhan pusat ekonomi di sekitar jalur transportasi baru tersebut akan bersifat jangka panjang. Dengan catatan, pemerintah daerah (pemda) juga mau bantu mendorong masuknya investasi ke dalam kawasan itu.

"Tergantung skalanya, tapi bisa mencapai 10 tahun. Ini tugas pemda juga untuk menarik investasi masuk, perizinan yang dipermudah, dan berikan aneka insentif," pungkas dia.

Proyek Transportasi Massal Tak Boleh Terhalang Batas Administratif

Kepadatan arus lalu lintas saat melintasi proyek Tol Jakarta-Cikampek II dan kereta api ringan (LRT) di Bekasi, Selasa (18/12). Pemerintah menghentikan proyek di ruas Tol Jakarta-Cikampek selama libur Natal dan tahun baru. (Merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Sebelumnya, Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) tengah menyelesaikan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2020-2024.

Dalam rancangan tersebut akan tertuang sejumlah target makro ekonomi pemerintah yang hendak dicapai dalam kurun lima tahun ke depan.

Menteri PPN/Kepala Bappenas, Bambang Brodjonegoro mengatakan, salah satu yang akan menjadi fokus dalam RPJMN tersebut adalah mengenai transportasi publik perkotaan. Di mana, dalam hal ini pemerintah menginginkan agar transportasi massal dapat terkoneksi dengan wilayah-wilayah penyanggah Ibu Kota seperti Jakarta, Bogor, Depok, Tanggerang dan Bekasi (Jabodetabek).

"Pertama soal transportasi RPJMN 2020-2024 paling penting aspek perkotaan. Karena mayoritas penduduk sudah tinggal diperkotaan," kata Bambang di Jakarta, Selasa, 23 April 2019.

Bambang mengatakan ke depan pelayanan transportasi perkotaan tidak bisa terkotak oleh batas administratif. Akan tetapi, harus dilakukan secara terpadu dengan berbasis interaksi dan mobilitas dari penduduk dalam satu wilayah maupun lintas wilayah.

Bambang mencontohkan seperti halnya yang terjadi terhadap pembangunan Moda Raya Terpadu atau MRT. Pada fase pertama, transportasi modern ini hanya berujung dan sampai di Stasiun Lebak Bulus. Padahal mayoritas pengguna kebanyakan masyarakat berasal dari Tanggerang Selatan.

Bambang mengakui pemerintah sendiri menyadari kenapa pembangunan tersebut hanya sampai di Lebak Bulus. Sebab, apabila diteruskan hingga ke Tanggerang, terkendala dengan batas administratif perkotaan. Sementara, anggaran pembiayaan sendiri melalui pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

"Kenapa MRT pertama berhenti di Lebak bulus? Saya kira belum ada jawaban teknis, dan tidak ada. Yang pake MRT banyak dari Ciputat, Serpong. Kenapa berhenti di Lebak Bulus? Itu simpel karena kita mengelola transportasi terkotak berdasarkan wilayah administratif," kata Bambang.

 

 

 

Jalan Layang

Sejumlah truk bersiap melintas di jalan layang Koridor 13 Transjakarta Tendean - Ciledug saat uji kelayakan, Jakarta, Kamis (20/7). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Kemudian batas administratif lain juga terlihat dari pembangunan jalan layang untuk transportasi Transjakarta. Di mana jalan layang yang digunakan Transjakarta hanya dibangun dari Mampang sampai Cileduk Jakarta.

"Jalan layang Mampang sampai Cileduk berhentinya di Cileduk Jakarta bukan tanggerang. Memang tertib adminitrasi. Kenapa tidak selesaikan benar-benar," kata Bambang.

Oleh sebab itu, kata Bambang, fokus ke depan pemerintah, adalah ingin membentuk kelembagaan badan atau otoritas transportasi perkotaan dengan ruang lingkup metropolitan. Sehingga tidak ada lagi terkotak-kotakan oleh batas administratif.

"Itu lebih kepada otoritas untuk satu jenis public service misalnya transport authority yang mencakup wilayah metropolitan sehingga semua pemerintah kota di situ terlibat dan mereka masing-masing punya andil baik secara finansial maupun andil dalam pengambilan keputusan," jelas Bambang.

Dia pun berharap, rencana pembentukan kelembagaan atau badan ini dapat segera berjalan secepatnya. "Kita ingin menjadikan DKI sebagai pilot atau studi kasjs pertama pembentukan otoritas untuk transportation. Ya mudah-mudahan tahun ini ada sesuatu lah yang bisa kita hasilkan," pungkasnya.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Korea Utara Minta PBB untuk Desak AS Kembalikan Kapal Wise Honest

Posted: 18 May 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, New York - Korea Utara telah menuntut PBB untuk mengambil "langkah-langkah mendesak" guna membantu mengembalikan kapal kargo mereka yang disita oleh Amerika Serikat, serta menyebut penyitaan itu sebagai tindakan "keji".

Washington mengumumkan pekan lalu bahwa mereka telah mengambil alih kapal kargo M/V Wise Honest yang terdaftar di Korea Utara --setahun setelah ditahan di Indonesia-- menyebut kapal itu terlibat dalam kegiatan yang melanggar sanksi.

Bersikukuh agar kapal itu segera dikembalikan, duta besar Korea Utara untuk PBB mengirim surat kepada Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres pada Jumat 17 Mei 2019 yang berisi permintaan mereka agar organisasi itu mengambil langkah terhadap AS --menurut laporan kantor berita negara Korea Utara, KCNA.

Dalam surat yang sama, Korea Utara mengatakan, "Tindakan perampasan ini jelas menunjukkan bahwa AS memang negara gangster yang tidak peduli sama sekali tentang hukum internasional," demikian seperti dikutip dari Al Jazeera, Minggu (19/5/2019).

Sementara awal pekan ini, juru bicara kementerian luar negeri Korea Utara yang anonim, melaporkan bahwa AS telah mengkhianati semangat perjanjian puncak tahun lalu antara Pemimpin Kim Jong-un dan Presiden Donald Trump.

Kementerian luar negeri Korut menolak penggunaan resolusi Dewan Keamanan PBB sebagai justifikasi AS dalam menyita kapal itu. Pyongyang juga menyebut bahwa penyitaan tersebut merupakan pelanggaran atas kedaulatannya.

Para pejabat AS mengatakan kapal Wise Honest telah tiba di Samoa Amerika. Kasus ini menandai pertama kalinya Amerika menangkap kapal kargo Korea Utara karena diduga melanggar sanksi mengenai larangan aktivitas ekspor batu bara dari negara tersebut.

Sekilas Tentang The Wise Honest

Kapal kargo Korea Utara, The Wise Honest, yang pernah disita oleh pemerintah Indonesia, kini ditahan oleh pemerintah Amerika Serikat karena melanggar sanksi internasional. (AFP)

The Wise Honest pertama kali ditangkap oleh pihak berwenang Indonesia pada April 2018, setelah terlihat mondar-mandir tidak menentu di wilayah perairan nusantara, keluar dari jalur pelayaran, dan transpondernya dimatikan.

Saat digeledah oleh petugas, di dalam kapal ditemukan batu bara yang diduga hendak diselundupkan untuk ditransfer antar-kapal di perairan internasional.

Mendengar laporan penangkapan itu, Amerika Serikat langsung mengajukan surat perintah penahanan pada Juli 2018. Indonesia lalu menyerahkan kapal itu dan sekarang sudah berada di Samoa, Negeri Paman Sam.

Para pejabat AS menekankan, penyitaan itu tidak ada kaitannya dengan uji coba rudal Korea Utara baru-baru ini.

"Kami menemukan skema Korea Utara untuk mengekspor berton-ton batu bara bermutu tinggi ke pembeli asing, dengan menyembunyikan identitas kapal mereka, The Wise Honest," kata jaksa penuntut AS, Geoffrey Berman.

"Pola ini tidak hanya memungkinkan Korea Utara untuk menghindari sanksi, tetapi The Wise Honest juga digunakan untuk mengimpor alat berat ke Korea Utara, membantu memperluas kemampuan Korea Utara dan melanjutkan siklus penghindaran sanksi," lanjutnya.

Pembayaran untuk pemeliharaan kapal muatan tersebut diduga dilakukan dalam dolar AS, melalui bank-bank AS yang tidak dicurigai sebelumnya. Temuan ini bisa memberikan kesempatan kepada otoritas AS untuk mengambil tindakan hukum "penyitaan sipil luar biasa."

Untuk Menyelundupkan Batu Bara

Kapal kargo Korea Utara, The Wise Honest (kanan) yang disita Amerika Serikat, memasuki perairan Samoa Amerika (AP PHOTO)

Kementerian Kehakiman AS mengatakan, kapal itu digunakan untuk mengangkut batu bara selundupan dari Rusia yang merupakan komoditas ekspor terbesar Korea Utara.

Korea Utara tidak diizinkan melakukan kegiatan ekspor-impor setelah terkena sanksi internasioal --yang dipimpin oleh AS-- dari negara-negara yang tergabung dalam badan dunia PBB.

Ini adalah pertama kalinya Amerika Serikat menahan kapal Korea Utara. Penangkapan datang di tengah memburuknya hubungan antara AS dan Korea Utara pasca-pertemuan kedua Donald Trump dan Kim Jong-un di Hanoi, Vietnam, pada Februari tahun ini.

Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) itu berakhir tanpa kesepakatan apa pun, dengan AS yang bersikeras menekan Korea Utara agar mau menghentikan program nuklirnya. Sedangkan Pyongyang menuntut AS terlebih dahulu untuk mencabut sanksi terhadapnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Klasemen Liga Italia: Penentuan Nasib AC Milan

Posted: 18 May 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Milan - Persaingan memperebutkan jatah ke Liga Champions di klasemen Liga Italia semakin seru. Tiga tim yakni AC Milan, AS Roma, dan Atalanta bersaing memperebutkan satu tiket tersisa.

Dari ketiga tim ini, peluang paling kecil dimiliki AC Milan. Tim asuhan Gennaro Gattuso itu untuk sementara berada di peringkat keenam dengan 62 poin klasemen Liga Italia.

AC Milan tertinggal tiga poin dari Atalanta yang berada di peringkat keempat, dan satu poin dari AS Roma di peringkat kelima. Oleh karena itu, dua laga sisa di Liga Italia musim 2018/19 sangat krusial bagi ketiga tim.

AC Milan akan bertemu Frosinone di San Siro. Rossonerri -julukan AC Milan- wajib menang untuk menjaga peluang. Di saat bersamaan, Atalanta harus kalah dari Juventus.

Sementara itu, AS Roma telah bermain imbang 0-0 dengan Sassuolo, Minggu (19/5/2019) dinihari tadi. Hasil ini bisa jadi pertanda bagus bagi AC Milan.

Di sisi lain, gelar juara Liga Italia sudah pasti menjadi milik Juventus yang tak lagi terkejar oleh Napoli. Juventus memuncaki klasemen Liga Italia dengan 89, unggul 133 poin dari Napoli di peringkat kedua.

Berikut klasemen Liga Italia selengkapnya.

 

Klasemen Liga Italia

 

Saksikan video menarik di bawah ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Embun Es Dieng Mendadak Muncul di Bulan Mei, Ini Penjelasan BMKG

Posted: 18 May 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Banjarnegara - Tiap kali kemarau tiba, fenomena embun es atau bun upas di Dataran Tinggi Dieng. Tetapi memang kemunculannya tak bisa ditebak. Bisa sekali, atau bahkan berkali-kali.

Tahun 2018 lalu misalnya, embun es muncul lebih dari tiga kali. Satu di antaranya, embun es muncul pada awal Juli 2018, bahkan sangat tebal sehingga merusak hektaran tanaman kentang dan sayuran lainnya.

Embun es juga menyelimuti kawasan yang cukup luas. Dilaporkan, embun es Dieng saat itu muncul di Kecamatan Batur, Banjarnegara hingga di Puncak Sikunir, Desa Sembungan Kecamatan Kejajar Kabupaten Wonosobo.

Saking tebalnya, warga bahkan sampai bisa mengelupas lapisan es di lapisan plastik tanaman kentang atau sayuran lainnya. Embun es yang menggumpal di atas bebatuan, terpal, dan tanah lapang.

Pada 2018, embun es terjadi pada Juli, di mana kemarau menyebabkan suhu udara begitu dingin. Mendadak sontak pada 2019, embun es Dieng muncul pada Mei. Lazimnya, embun es paling cepat terjadi pada Juni.

Embun es muncul di lapangan timur kompleks Candi Arjuna, Desa Dieng Kulon Kecamatan Batur, Banjarnegara, Sabtu (18/5/2019). Embun es tipis terdekteksi pada pukul 05.30 WIB, dan segera mencair satu jam setelahnya.

Kepala Stasiun Geofisika Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Banjarnegara, Setyoadjie Prayodhie menerangkan, kemunculan embun es Dieng memang tak bisa diprediksi secara pasti.

Namun, untuk memperkirakan kemunculannya, ada beberapa prasyarat sebelum munculnya embun es, sehingga bisa menjadi acuan atau pertanda.

Faktor Pemicu Munculnya Embun Es Dieng

Embun es Dieng pada Juli 2018. (Foto: Liputan6.com/UPT Dieng/Muhamad Ridlo)

Di antaranya adalah musim kemarau. Embun es Dieng selalu terhubung dengan tibanya musim kemarau. Pasalnya, saat kemarau, suhu permukaan tanah dan udara akan turun hingga di bawah titik beku.

"Tidak ada tutupan awan sehingga panas terlepas. Udara akan turun ke titik beku," dia menjelaskan, Sabtu malam.

Setyoajide bilang saat ini Banjarnegara, termasuk Dieng, tengah memasuki fase peralihan musim atau pancaroba dari penghujan ke kemarau. Pada musim pancaroba, cuaca harian cenderung sukar diprediksi karena fluktuatif.

Dalam beberapa hari terakhir, cuaca Dieng dan sekitarnya cenderung cerah. Seturut dengan itu, suhu turun hingga titik beku. Titik beku diperoleh saat kisaran suhu 0 derajat celsius atau minus.

Topografi Dataran Tinggi Dieng juga berperan penting dalam menciptakan cuaca lokal yang kerap berubah-ubah. Pasalnya, Dieng berada di dataran lebih dari 2.000 mdpl.

Ia menyebut faktor lokal sangat berpengaruh terhadap munculnya embun es ini. Faktor lokal ditambah perubahan cuaca secara umum menyebabkan fenomena embun es muncul di Dieng.

Kabut Tebal Sebelum Embun Es Dieng Muncul

Embun es Dieng dilaporkan muncul di laparangan timur kompleks Candi Arjuna, Dieng Kulon, Batur, Banjarnegara, sabtu, 18 Mei 2019 setelah dipicu suhu minus satu derajat Celsius. (Foto: Liputan6.com/UPT Dieng/Muhamad Ridlo)

"Yang terjadi adalah kondensasi embun sehingga muncul fenomena froze atau membeku," dia mengungkapkan.

Mengenai laporan munculnya kabut tebal pada malam sebelum embun es muncul pagi harinya, Setyoadjie bilang kabut tebal bukan lah faktor determinan. Kabut juga tidak bisa menjadi pertanda munculnya embun es.

Namun, kabut tebal jika muncul bersamaan dengan turunnya suhu udara minus, maka ada potensi embun es akan bertambah tebal. Kabut hanya berpengaruh kepada tenal dan tipisnya embun es Dieng.

Meski dianggap menarik bagi wisatawan dan bisa meningkatkan angka kunjungan ke Dieng, akan tetapi munculnya embun es atau bun upas ini juga perlu diwaspadai oleh petani kentang. Pasalnya, tanaman kentang muda dan sayuran lainnya bisa mati karena dicekam embun es yang menempel pada batang dan daun tanaman.

Karenanya, ia meminta agar petani selalu memantau perkembangan cuaca melalui BMKG untuk memulai musim tanam kentang. Diketahui, petani Dieng banyak bertanam kentang pada musim kemarau untuk menghindari serangan jamur dan penyakit lainnya.

"Diusahakan saat embun es diperkirakan muncul, tanaman sudah cukup dewasa sehingga tidak terdampak fatal," dia mengungkapkan.

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dituding Ambil Foto Orang untuk Endorsement, Ini Klarifikasi Ayu Ting Ting

Posted: 18 May 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Ayu Ting Ting diketahui sempat mengendorse sepatu dan tas berwarna shocking pink. Belakangan diketahui bahwa foto untuk endorsement itu milik orang lain, bukan hasil foto dirinya sendiri.

"#throwback when in Turkey Shoes from @ingenataliacloset Bag from @brandclosetnew Makasi sudah menyempurnakan penampilanku. Sukses terus yah (emoticon love),'' tulis Ayu Ting Ting dalam unggahannya.

Di kolom komentar, akun bernama panthere_instyle mengatakan bahwa foto tersebut adalah miliknya. Ia tak terima bila fotonya dipakai untuk endorsement tanpa izin.

"Permisi ini adalah foto saya. Tolong jangan diakui punya kamu," tulis akun @panthere_instyle dengan bahasa Inggris.

Terkait masalah ini, pihak manajemen Ayu Ting Ting memberi klarifikasi. Yang salah dalam kasus ini adalah pemilik toko yang menggunakan jasa endorsement penyanyi tersebut.

 

Klarifikasi Manajemen

[Foto: Instagram Lambe Turah]

"Hello berhubungan dengan salah satu pemberitaan mengenai postingan Ayu Ting Ting, tolong ini dipost juga karena bukan kesalahan pihak ka Ayu Ting Ting. Namun murni dari kesalahan dari online shope yang promosi menggunakan konten tersebut," kata pihak menejemen Ayu Ting Ting seperti diunggah akun gosip Igtainmentt, Sabtu (18/5/2019).

"Dari pihak kami sudah meninformasikan untuk setiap online shop yang melakukan promosi tidak diperbolehkan mengunakan konten orang lain tanpa izin. Namun ternyata masih ada online shop yang menggunakan konten orang lain atau ambil foto dari google untuk bahan promosi," tambahnya.

 

Klarifikasi Pengguna Jasa Endorsement

Sementara itu, toko fashion yang menggunakan jasa endorsement Ayu Ting Ting juga sudah memberi klarifikasi. Ia meminta maaf kepada pemilik akun @panthere_instyle karena telah mengambil fotonya tanpa izin untuk dijadikan foto endorse.

"Saya Agustin dari akun Instagram ingenataliacloset dan brandclosetnew meminta maaf sebesar-besarnya kepada pemilik akun panthere_instyle, karena tanpa izin menggunakan fotonya sebagai promosi/iklan di Instagram @ayutingting92," tulis @ingenataliacloset di Instagram.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Doa Masuk Kamar Mandi Atau Toilet

Posted: 18 May 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kumpulan doa Ramadan kali ini berisi doa yang dibaca ketika kita akan masuk ke dalam kamar mandi atau toilet.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Resmi Menikah, 8 Artis Ini Jalani Puasa Pertama dengan Pasangan

Posted: 18 May 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Ramadan 2019 menjadi momen spesial bagi beberapa artis Tanah Air. Pasalnya, tahun ini menjadi Ramadan pertama mereka menjadi sepasang suami istri. Kebahagiaan saat Ramadan terasa lengkap dengan kehadiran pasangan setiap hari. Tentu hal itu tidak ingin dilewatkan begitu oleh mereka.

Dilansir dari kapanlagi.com, berikut deretan pasangan yang menjalani bulan Ramadan pertama sebagai sepasang suami-istri:

1. Maia Estianty

Setelah resmi berpisah dengan Ahmad Dhani di tahun 2008, kini Maia Estianty kembali memulai biduk rumah tangga dengan seorang pengusaha, yakni Irwan Musry. Mereka resmi menjadi sepasang suami istri sejak Oktober 2018. Pernikahan keduanya digelar secara tertutup di Tokyo, Jepang.

Lama sendiri, wanita yang dikaruniai tiga orang anak ini kini tengah berbahagia karena dapat menjalankan Ramadan bersama sang suami. Ia juga kerap kali mengunggah kebersamaannya dengan sang suami selama Ramadan di akun Instagram pribadinya.

 

 

 

 

Melody Nuramdani

Sebagai Duta Kerjasama Bidang Pangan dan Pertanian antara negara-negara ASEAN dengan Jepang, Melody tampak elegan dengan gaya formal. (Liputan6.com/IG/@melodylaksani92)

2. Melody Nurramdhani

Mantan personil JKT 48, Melody Nurramdhani kini menjalankan Ramadan pertamanya sebagai seorang istri. Ia diketahui menikah dengan pujaan hati, Hanif Fathoni, pada 3 November 2018. Kabarnya, banyak penggemar yang patah hati atas keputusannya tersebut. Namun, keduanya tetap bahagia karena menjalankan ibadah puasa pertama sebagai suami istri.

Baim Wong

baim wong paula

3. Baim Wong

Baim Wong, artis yang kini namanya tengah melejit di dunia per-youtube-an Indonesia juga tengah berbahagia karena dapat melaksanakan Ramadan tahun ini sebagai seorang suami. Diketahui bahwa dirinya telah menikah dengan seorang model cantik, Paula Verhoeven, pada 22 November 2018. Kebahagiaan tak bisa ditutupi oleh pasangan yang sering disebut Bapau (Baim Paula) ini. Hal itu diperlihatkan keduanya melalui video yang diunggah di akun YouTube Baim Paula setiap hari.

Sindy

Sindy Havresthino

4. Shindy Havresthino

Shindy, mantan personel girlband Princess juga melewati Ramadan pertama bersama sang suami. Diketahui bahwa dirinya menikah dengan sang kekasih, Hadi Isman, pada 27 Januari 2019.

Ariska Putri

Ariska Putri Pertiwi resmi menikah dengan Ryan Novandi. (instagram.com/ariskaputripertiwii)

5. Ariska Putri

Ariska Putri, yang menyandang gelar Miss Grand International 2016, tahun ini resmi berstatus sebagai istri dari sang kekasih, Ryan Novandi. Pernikahan keduanya digelar di Masjid Agung Medan pada Februari 2019. Ramadan tahun ini dijalani Ariska dan suami dengan spesial karena menjadi momen pertama mereka melaksanakan ibadah puasa bersama.

Risa Saraswati

Risa Saraswati (Instagram: @risa_saraswati)

6. Risa Saraswati

Penulis, penyanyi, sekaligus YouTuber horor Risa Saraswati juga tengah berbahagia karena baru saja memulai biduk rumah tangga. Risa diketahui menikah dengan Dimas Tri Aditiyo pada bulan Februari 2019. setelah sebelumnya ibadah puasa hanya ditemani oleh kelima sahabat hantunya, yakni Peter cs, kini Risa dapat melaksanakan ibadah puasa bersama sang suami.

Syahrini

Gaun warna oranye yang sederhana menjadi terlihat fashionable saat dikenakan Syahrini. Tak lupa juga dihiasi dengan kalung cantik. (Liputan6.com/Instagram/@princessyahrini)

7. Syahrini

Penyanyi cantik Syahrini juga turut melepas masa lajangnya tahun ini. Dirinya menikah dengan seorang pengusaha sukses, Reino Barack, pada 27 Februari 2019 di Jepang. Setelah lama melajang, kini Syahrini dapat menjalankan ibadah puasa bersama pasangan. Ia juga kerap kali mengunggah momen kebersamaannya bersama Reino di akun Instagram pribadinya.

Irish Bella

(Bayu Herdianto/KapanLagi)

8. Irish Bella

Irish Bella, pemain sinetron Berkah Cinta, ini belum genap sebulan menikah dengan Ammar Zoni. Keduanya resmi menjadi sepasang suami istri pada April 2019. Ramadan tahun ini pun menjadi kali pertama mereka menjalani ibadah puasa setelah membina rumah tangga

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ribuan Lampion Waisak di Borobudur Bawa Doa untuk Perdamaian Indonesia

Posted: 18 May 2019 08:56 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Ribuan lampion dilepaskan dari Candi Borobudur, menandakan puncak perayaan Hari Raya Waisak 2019 oleh umat Buddha di Indonesia. Menteri Agama Lukman Hakim, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, serta Dubes Thailand untuk RI Songphol Sukchan, diketahui hadir dalam acara yang dilangsungkan pada Sabtu 18 Mei 2019 malam.

"Lampion ini sebuah wujud doa untuk perdamaian," ujar Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristianto dalam siaran pers yang diterima, Minggu (19/5/2019).

Hasto menceritakan, perayaan tersebut berlangsung khidmat sejak puncaknya dimulai sekitar pukul 21.00 WIB. Berlanjut terus hingga dilepasnya ribuan lampion ke udara pada Minggu dinihari di Kompleks Pelataran Candi Agung Borobudur, Magelang, Jawa Tengah.

Tema perayaan Waisak 2019 adalah 'Pahami Hati, Tampakkan Kesejatian Diri'. Menurutnya hal itu sangat relevan bagi bangsa Indonesia. Sebab, menggambarkan kebahagiaan tercipta kala manusia memahami suara hati nuraninya bersumber pada Hyang Ilahi.

"Ketika hati bersih, penuh dengan gambaran kehendak Ilahi, maka bersih pula pikiran dan tindakannya, mengalirlah hal positif dari dalam diri, dan membawa dampak positif bagi lingkungan," jelas Hasto.

 

Semangat Perayaan Waisak

Hasto mengatakan, lewat semangat perayaan Waisak, semoga bangsa Indonesia senantiasa hadir dengan seluruh semangat persaudaraan.

"Kita adalah satu bangsa, satu tanah air, dan satu perikehidupan bersama," ujar dia.

Diketahui Tri Hari Suci Waisak diperingati dalam rangka mengenang kemuliaan dan keguruan Sang Gautama Buddha sehingga bisa mengembangkan kebajikan dan kebahagiaan diri dalam dunia ini. Untuk tahun ini, perayaan tahun ini bertemakan 'Pahami hati tampakkan kesejatian diri'.

"Jadi bagaimana melatih diri memerangi musuh yakni ego dalam diri sendiri yang membuat manusia selalu dalam hawa nafsu," tutur Ketua Umum DPP Perwakilan Umat Buddha Indonesia (Walubi) Siti Hartati Murdaya.

Mewakili umat Buddha seluruh Indonesia, Siti menghaturkan harapan semoga Indonesia selalu sejahtera serta tetap sentosa.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

MotoGP Prancis: Valentino Rossi Puas Meski Start Kelima

Posted: 18 May 2019 08:55 PM PDT

Le Mans - Harus start dari posisi kelima di MotoGP Prancis tak membuat Valentino Rossi kecewa. Bahkan ia senang perjudiannya di sesi kualifikasi berakhir manis.

Rossi terpaksa berjuang dari kualifikasi pertama (Q1) setelah tampil tak menjanjikan dalam tiga kali sesi latihan bebas. Tantangan lolos ke kualifikasi kedua (Q2) cukup berat karena Alex Rins dan Cal Crutchlow juga meramaikan persaingan pada Q1.

Rossi akhirnya memilih berjudi. Dia nekat memakai ban slick dalam kondisi lintasan yang cukup basah. Dari seluruh pembalap yang bersaing di Q1, hanya The Doctor yang memilih ban slick.

Strategi pembalap Italia tersebut terbukti jitu. Valentino Rossi dengan mudah melaju ke kualifikasi kedua. Satu rintangan telah dilewati. 

Pada awal Q2, Rossi masih memilih ban slick. Bahkan, strategi itu juga diikuti rekan setimnya, Maverick Vinales dan Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT). Mereka ingin mengikuti jejak gemilang Rossi pada Q1. 

Namun, hujan kemudian turun semakin lebat, sehingga ban slick terlalu berbahaya. Ketiga pembalap itu akhirnya berganti ban basah. 

Valentino Rossi berhasil membukukan catatan lap bagus pada kualifikasi kedua, sehingga menempati posisi start kelima. Di sisi lain, Vinales malah terpuruk ke posisi ke-11. Hasil tersebut sangat ironis karena Vinales sempat mencatat waktu lap tercepat pada FP2 dan FP3. 

'

Posisi Start Sempurna

Rossi tak bisa menutupi kegembiraan setelah berhasil menempati posisi kelima. Skenario buruk seperti di MotoGP Jerez ketika start dari luar posisi 10 besar tak lagi terulang. 

"Saya sangat senang. Pagi saya gagal lolos ke Q2 dan kami butuh menemukan sesuatu untuk memperbaiki posisi start kami. Kami berjudi pada Q1 saat memilih ban slick, dan itu pilihan tepat," kata Rossi, seperti dilansir Crash.  

"Pilihan itu berisiko, tapi terbayar lunas. Tak terlalu banyak air di trek dan saya bisa melaju ke Q2, yang sangat penting. Selain itu, di Q2 saat memakai ban basah, saya cukup kompetitif. Saya berada di posisi kelima, tapi punya kecepatan bagus jika balapan berlangsung di trek basah." 

"Pada trek kering saya kurang kuat. Kami harus mencoba beberapa setelah modifikasi. Tapi, hari ini tak punya waktu melakukan itu. Jadi kami harus menunggu seperti apa kondisinya saat balapan," sambung Valentino Rossi.

Sumber: Bola.com

  

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal Liga Spanyol Malam Ini, Partai Pamungkas Barcelona dan Real Madrid

Posted: 18 May 2019 08:45 PM PDT

Liputan6.com, Barcelona - Kompetisi Liga Spanyol 2018-2019 menggelar matchday terakhirnya akhir pekan ini. Malam ini, dua raksasa Spanyol yakni Barcelona dan Real Madrid masing-masing akan bertanding.

Barcelona sendiri sudah memastikan gelar juara Liga Spanyol 2018-2019. Blaugrana akan berhadapan dengan tuan rumah Eibar di pekan terakhir Liga Spanyol musim ini.

Sementara sore ini WIB Real Madrid bakal menjamu Real Betis di Santiago Bernabeu pada pekan terakhir Liga Spanyol 2018-2019. Kendati sudah tidak menentukan partai pamungkas diprediksi tetap berjalan sengit.

Los Blancos jelas tidak mau menutup kompetisi dengan hasil buruk. Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, tetap akan merotasi timnya saat melawan Real Betis, namun bukan untuk mengurangi kekuatan mereka.

Real Madrid kini menduduki posisi ketiga di klasemen Liga Spanyol, di tempat kedua terdapat rival sekota mereka, Atletico Madrid. Peringkat keempat diisi Valencia, yang telah mengamankan tiket terakhir ke Liga Champions musim depan.

Jadwal Liga Spanyol

Barcelona merayakan keberhasilan jadi juara La Liga 2018-2019 di Camp Nou, Minggu dini hari WIB (28/4/2019). (AFP/Pau Barena)

Jadwal Liga Spanyol Malam Ini

17.00 WIB, Real Madrid vs Real Betis

21.15 WIB, Eibar vs Barcelona

Klasemen Liga Spanyol

 

FcTables.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Yuk, Taklukan Jeram-Jeram Top 3 Dunia di Sungai Asahan

Posted: 18 May 2019 08:45 PM PDT

Liputan6.com, Toba Samosir Ingin menguji adrenalin? Coba saja rafting di Sungai Asahan, Toba Samosir, Sumatera Utara dan taklukkan Top 3 Jeram Terbaik di Dunia itu. Nikmati juga pemandangan alam alam eksotis khas Toba Samosir.

Keeksotisan Sungai Asahan diperkenalkan lewat Bimtek Pengembangan Homestay dan Desa Wisata, Jumat (17/5). Kegiatan ini berlangsung di Meranti Utara, Pintu Pohan Meranti, Toba Samosir.

"Kami memiliki wisata alam yang langka, Sungai Asahan. Untuk rafting, masuk Top 3 Dunia. Alamnya eksotis dan unik. Daya tariknya kuat sehingga menjadi destinasi rafting reguler wisman. Area ini akan terus berkembang. Apalagi, ada penguatan berupa Bimtek dan bantuan homestay dari Kemenpar," jelas Sekdis Parbud Toba Samosir Armida Sibarani, Jumat (17/5).

Jeram Sungai Asahan masuk big three bersama Sungai Zambezi di Zambia, Afrika Selatan, dan Sungai Colorado, Amerika Serikat. Namun, hanya Sungai Asahan yang disebut punya banyak kelebihan.

Sungai ini bisa dieksplorasi melalui aktivitas arung jeram dan kayak. Debit airnya stabil sepanjang tahun. Hal ini karena efek jaminan Bendungan Sigura-Gura. Kecepatan airnya 200 meter kubik per detik. Jeramnya kontinyu.

"Di Sungai Asahan, ada banyak jeram yang bisa dinikmati oleh para rafter dan kayaker. Pokoknya sangat menantang sekali. Alur sungainya sangat khas dengan view indah disepanjang alirannya," kata Pemilik Homestay dan Asahan River Rafting Risjon Simatupang.

Memiliki aliran curam sepanjang 22 kilometer, Sungai Asahan membentuk tingkat kesulitan level 4 dan 5. Aliran airnya berasal dari Danau Toba, lalu ditampung di Bendungan Sigura-Gura. Aliran derasnya mengikuti lembah Bukit Barisan yang eksotis, hingga berakhir di Selat Malaka melalui Teluk Nibung. Sungai ini memiliki 4 section tingkat kesulitan.

Favoritnya, sisi 'Never Ever End'. Namun, Sungai Asahan memiliki Fun Rafting. Aliran arus dan jeramnya ideal bagi anak usia minimal 6 tahun. Area tersebut juga bisa nikmati oleh para lansia dengan usia 80 tahun.

Deputi Bidang Pengembangan Destinasi Pariwisata Kemenpar Dadang Rizki Ratman mengungkapkan, Sungai Asahan destinasi sport tourism yang komplit.

"Bimtek menjadi bagian sarana komunikasi ideal. Ada banyak ide dan gagasan baru yang dihasilkan. Hal serupa untuk mendorong pariwisata di Toba Samosir melalui Sungai Asahan. Potensinya itu sangat besar. Selain alam, para rafter dan kayaker bisa menikmati keindahan air terjunnya," ungkap Dadang.

Lintasan rafting Sungai Asahan dihiasi sedikitnya 7 air dengan karakter khas. Ada Air Terjun Ponot yang memiliki ketinggian 250 Meter. Keunikan lain ditawarkan Air Terjun Sialogo (175 Meter), Black Water (110 Meter), dan Aiklimut (100 Meter).

Nama lainnya seperti, Air Terjun Si Harimau dan Natumika yang memiliki ketinggian masing-masin 50 Meter. Wisatawan juga bisa menikmati Green Canyon.

"Kawasan tersebut akan terus didorong. Porsi branding terbaik akan diberikan agar wisatawan yang berkunjung semakin optimal. Kalau wisatawan besar, ada banyak value yang akan diterima oleh masyarakat di sana," terang Dadang lagi.

Destinasi Meranti Utara jadi rujukan bagi wisatawan Malaysia, Singapura, Australia, Italia, Swiss, Jerman, Amerika Serikat, dan Kanada. Total arus wisman masuk mencapai 300 orang pada 2018. Dominasi 50% kunjungan diberikan Malaysia, lalu Australia 40%. Bila Anda tertarik, silakan hubungi nomor 082161658591.

"Bimtek selalu menghasilkan banyak hal positif. Masyarakat di Meranti Utara sudah mengerti manfaat pariwisata. Atraksinya bagus berupa rafting di Sungai Asahan. Jeramnya Top 3 Dunia. Guna mendukung aktivitas tersebut, penguatan amenitas diberikan. Wisatawan yang singgah bisa menetap lebih lama," papar Asisten Deputi Pengembangan Destinasi Regional I Kemenpar Lokot Ahmad Enda.

Untuk melengkapi amenitas, Kemenpar memberikan bantuan kepada homestay. Ada 10 paket bantuan homestay yang diberikan, Jumat (17/5). Terdiri dari 1 springbed, 2 bantal, dan 2 guling. Ada juga 1 sprei, 1 bed cover, juga 1 buku tamu.

Menteri Pariwisata Arief Yahya menegaskan, potensi value ekonomi jangka panjang dimiliki destinasi Meranti Utara.

"Kawasan destinasi Meranti Utara akan terus berkembang. Mereka memiliki potensi atraksi bagus dari Sungai Asahan. Pasarnya juga mulai terbentuk di Mancanegara. Untuk fasilitas menginapnya juga terus dibenahi. Pilar pendukungnya semakin optimal dengan aksesibilitas bagus. Ayo berkunjung ke sana, lalu taklukan tantangan jeramnya," tutup Menteri asal Banyuwangi tersebut.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Banyak Jalur Alternatif, Menhub Imbau Pemudik Tak Andalkan Jalan Tol

Posted: 18 May 2019 08:38 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi meninjau persiapan arus mudik di Gerbang Tol Cikarang Utama, Jawa Barat. Ia pun mengimbau pengemudi yang menggunakan kendaraan pribadi agar membatasi kecepatan di bawah 100 kilometer per jam di sepanjang Tol Trans-Jawa.

"Untuk pemudik diimbau mengemudi tidak lebih dari kecepatan 100 kilometer per jam," kata Budi, Minggu (19/5/2019).

Imbauan tersebut, jelas dia, karena akan ada lonjakan volume kendaraan menggunakan jalan tol saat arus mudik, sehingga kecepatan perlu dibatasi untuk menciptakan keselamatan berkendara.

"Begitu akan diberlakukan satu arah, keselamatan ini menjadi topik, tidak bisa mobil kecepatan sampai 100 kilometer," ujar Budi yang melanjutkan pemantauan hingga Gerbang Tol Brebes Barat, Jawa Tengah.

Selain itu, ia juga mengimbau pemudik untuk tidak mengandalkan jalan tol karena banyak jalan alternatif lainnya termasuk jalur Pantura atau Selatan Jawa.

"Tol Jakarta-Surabaya bukan segalanya, masyarakat bisa juga menggunakan jalur Selatan, seperti Garut banyak daerah wisatanya, bisa juga pakai jalur Pantura," ungkap Budi seperti dilansir Antara.

 

Skema Satu Arah

Gerbang Tol Cikarang Utama di KM 29 merupakan titik awal skema satu arah hingga Gerbang Tol Brebes Barat di Kilometer 262 yang berlaku  mulai 30 Mei hingga 2 Juni 2019 selama 24 jam.

Dengan pemberlakuan itu, Gerbang Tol Brebes Barat diprediksi akan mengalami kepadatan karena menjadi titik terakhir jalur satu arah.

Berdasarkan data Kemenhub, moda transportasi bus diperkirakan mengangkut 4,68 juta penumpang pada masa Lebaran 2019, lalu kereta api sebanyak 6,45 juta penumpang, kapal laut 1,08 juta penumpang, dan pesawat 5,78 juta penumpang.

Sedangkan kendaraan mobil pribadi diprediksi sebanyak 3,76 juta dan sepeda motor 6,85 juta. Pada tahun lalu, pengguna mobiil sebanyak 3,19 juta dan pengguna motor 6,19 juta.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ini Agenda GenWI Thailand Untuk Dukung Pariwisata Indonesia

Posted: 18 May 2019 08:37 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Wonderful Indonesia (GenWI) Thailand, mempersiapkan sejumlah program di tahun 2019. Hal tersebut dalam Konsolidasi dan Workshop Kampanye Wonderful Indonesia bersama GenWI Thailand, Sabtu (18/5).

Kegiatan ini dilaksanakan di Multipurpose Room (LT 107-108) Faculty of Liberal Arts, Tahmmasat University, Tha Phra Chan Campus, Thailand. Tampil sebagai narasumber Staf Khusus Menteri Pariwisata Bidang Media dan Komunikasi Don Kardono.

Ketua GenWI Thailand Said Muammar Bayukarizki mengatakan, untuk tahun 2019 pihaknya menyiapkan beberapa agenda. Goalnya, sebagai sarana promosi pariwisata Indonesia di Thailand.

"Untuk tahun 2019 ini, tepatnya pada pertengahan tahun, GenWI Thailand akan fokus pada perekrutan anggota baru. Setelah itu, kita akan melaksanakan 3 program kerja besar. Tujuannya untuk mempromosikan destinasi, event, juga pariwisata pariwisata yang ada di Indonesia melalui media sosial," papar Said yang berasal dari Batam.

Dua Program kerja tersebut adalah Mass Promotion of Indonesian Tourism. Target minimalnya adalah 8000 postingan di media sosial. Kegiatan akan dilaksanakan oleh ratusan anggota yang aktif di Instagram dan Facebook.

Kegiatan lainnya adalah Community Marketing, tahun ini akan dilaksanakan 2 kali. Yang pertama akan berlangsung pada bulan juli 2019 di Khon Khaen University. Mengangkat tema "Sedoso Budoyo, secret culture of New Bali", Community Marketing akan dimeriahkan berbagai atraksi. Ada penampilan Angklung, Tari Tradisional, Kuliner Daerah, Pameran Foto dan Video.

"GenWI Thailand yang didukung oleh Permitha (PPI Thailand) akan terus bertumbuh, berinovasi, dan beradaptasi dengan kemajuan zaman yang serba hi-tech. GenWI Thailand akan terus mempromosikan Pariwisata Indonesia," katanya.

GenWI Thailand dibentuk pada tahun 2017. Hingga kini, anggota yang tercatat sekitar 200 orang. Jumlah itu tersebar dari utara hingga selatan Thailand. dan aktif di media sosial facebook dan instagram.

Pada tahun 2017, GenWI Thailand sukses melaksanakan Famtrip pertama. Kegiatan ini melibatkan warga Thailand yang aktif di Blog, Media Online, Media Social, dan Travel Agent.

"Saat itu, Famtrip digelar untuk memberikan informasi budaya, kuliner, dan atmosfer pariwisata Indonesia secara langsung. Pesertanya sebanyak 24 orang. Mereka dibagi menjadi 3 kelompok dengan masing-masing 8 orang dalam 1 kelompok. Daerah yang dikunjungi adalah Medan, Bromo, Malang, Yogyakarta, Semarang, dan Solo," papar Said.

Tahun 2018, GenWI Thailand mempunyai 2 Program kerja besar. Ada Mass Promotion of Indonesian Tourism. Tujuannya untuk mengenalkan destinasi-destinasi wisata yang ada di Indonesia. Medianya berupa foto dan video yang di posting di media sosial dengan target minimal 6000 postingan. Namun, kegiatan ini berhasil mencapai angka lebih dari 8000 postingan di facebook dan Instagram.

Program kerja kedua adalah Community Marketing, yang dilaksanan di Chatuchak Market, November lalu. Program ini bertujuan untuk menambah "sahabat" GenWI Thailand. Sekaligus, mempromosikan 10 destinasi Bali Baru kepada pengunjung Chatuchak Market.

Sedangkan Staf Khusus Menteri Pariwisata Bidang Media dan Komunikasi Don Kardono menambahkan, GenWI Thailand harus dinamis. Harus terbuka buat siapa saja yang ingin mempromosikan pariwisata Indonesia.

"GenWI adalah ujung tombak promosi pariwisata Indonesia di media sosial. Mereka harus dinamis. Khususnya dalam merekrut anggota. Karena, harus melibatkan anggota yang aktif di media sosial," tutur Don Kardono.

Don mengingatkan agar sumber daya yang dilibatkan juga tidak sembarangan. Sebab, GenPI dan GenWI harus diisi oleh netizen, Blogger, Vloger, Fotografer, Videografer, Traveler, Jurnalis, Reporter dan Influencer.

"Karena GenPI dan GenWI bermain di platform media sosial, orang-orang yang direkrut harus melek digital. More digital more global, more digital more personal, more digital, more profesional. GenPI dan GenWI harus terus memberikan contoh yang baik dalam bersosial media. Harus bergandeng tangan untuk membangun pariwisata Indonesia melalui sosial media," paparnya.

Sedangkan Menteri Pariwisata Arief Yahya, menilai GenPi dan GenWI sebagai penggerak pariwisata Indonesia.

"Teruslah nge-gass mempromosikan destinasi wisata Indonesia, events dalam kalender nasional dan daerah, serta kebijakan kepariwisataan. Kira harus bersatu untuk pariwisata Indonesia," kata Menpar.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

MotoGP Prancis: Marquez Girang Bisa Start Terdepan

Posted: 18 May 2019 08:35 PM PDT

Le Mans - Marc Marquez sangat senang bisa memulai MotoGP Prancis dari posisi terdepan. Pembalap Repsol Honda itu menyebut pole position sangat bermakna.

Baby Alien meyakini fase penting balapan dimulai sejak Sabtu, tepatnya saat kualifikasi. Posisi start bermakna krusial untuk mendapatkan hasil balapan yang maksimal sehari berselang. 

"Saya selalu mengatakan balapan dimulai pada Sabtu. Akhir pekan memang dimulai Jumat, tapi kualifikasi Sabtu sangat penting di MotoGP," kata Marquez, seperti dilansir Crash

"Jika Anda start di depan, maka Anda dapat mengatur ban dan risiko dengan cara yang berbeda," imbuh pembalap asal Spanyol tersebut. 

Pole di MotoGP Prancis itu bermakna spesial bagi Marquez. Pole tersebut bukan hanya mengantarnya start terdepan pada balapan di Sirkuit Le Mans, Minggu (19/5/2019). Dia juga berhasil menyamai catatan pembalap senior, Valentino Rossi. 

Kedua pembalap sama-sama mengantongi 55 pole di MotoGP. Rekor pada kategori ini dipegang Mick Doohan dengan raihan 58 pole sepanjang karier di MotoGP

Kans Marquez menyamai bahkan melebihi Doohan sangat terbuka lebar. Bahkan bukan tidak mungkin rekor tersebut sudah pecah pada musim ini. 

 

 

Manajemen Risiko

Meski begitu, Marquez mengakui kualifikasi MotoGP Prancis tak berjalan mudah. Apalagi kondisi sirkuit tak stabil, karena sebagian basah dan bagian lainnya kering. 

"Hujan yang tak menentu pada Sabtu di Le Mans jelas membutuhkan manajemen risiko. Ini kualifikasi yang sulit. Kualifikasi ini bukan hanya tentang kecepatan, tapi juga soal strategi dan menjadi cerdik, serta memahami kondisi trek," kata Marquez. 

"Ketika turun ke lintasan, saya melihat kami membuat keputusan yang tepat untuk memulai (kualifikasi 2) dengan ban basahh. Tak lama kemuduan hujan turun lebat, jadi saya ngotot dan cukup meraih pole," ujar pembalap yang identik dengan nomor 93 tersebut. 

Sumber: Bola.com

Saksikan video pilihan di bawah ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kisah Perempuan Jerman yang Mencintai Sastra Indonesia

Posted: 18 May 2019 08:32 PM PDT

Liputan6.com, Berlin - Terdorong oleh antusiasme terhadap sastra Indonesia, Gudrun Fenna Ingratubun bekerja menjadi penerjemah sastra. Dengan profesinya, banyak penulis Indonesia juga berhasil mendapat pembaca di Jerman.

"Bahasa Indonesia sangat indah, penuh perasaan dan kaya istilah menarik," ujar Gudrun Fenna Ingratubun.

"Bahasa Indonesia juga sangat kreatif karena kata-kata dari bahasa daerah dan bahasa asing juga bisa dileburkan. Tapi tentunya ini juga membuat Bahasa Indonesia cukup rumit secara kosa kata," lanjutnya.

DW Indonesia yang dikutip Minggu (19/5/2019) melaporkan, Gudrun yang berdomisili di Berlin berbicara Bahasa Indonesia dengan fasih dan bekerja sebagai penerjemah sastra Indonesia ke dalam Bahasa Jerman. Tanpa seorang penerjemah, karya-karya sastra Indonesia nyaris tidak mungkin dikenal di dunia internasional. Sampai sekarang Gudrun sudah menerjemakan karya-karya antara lain dari Okky Madasari, Laksmi Pamuntjak, Triyanto Triwikromo dan Faisal Odang.

Perjalanan Gudrun berkenalan dengan Indonesia berawal dari sebuah kebetulan. Seusai SMA Gudrun tinggal di sebuah desa terpencil di Tanzania untuk berkeja sebagai relawan. Suatu kali Gudrun mendapatkan sebuah surat dari rumahnya yang memakan waktu pengiriman 4 bulan. Anehnya, di amplop surat tertera stempel Jakarta. "Kalau melihat ke belakang, kejadian ini bisa dianggap sebagai pertanda, bahwa Jakarta akan menjadi tempat penting di hidup saya," komentar Gudrun tentang hal mengherankan itu.

Setelah kembali ke Jerman, Gudrun mulai kuliah pertanian dan sastra Inggris, lalu ia berkenalan dengan seorang yang duduk disampingnya di kelas pertamanya: seorang mahasiswa asal Indonesia. Sejak itu Gudrun kenal semakin banyak orang Indonesia dan sampai akhirnya jatuh cinta dengan seorang pria asal Indonesia, menikah, punya 3 anak bersama dan tinggal selama 5 tahun di Indonesia.

Karena cara hidup yang santai dan orang-orang yang hangat, Gudrun sangat menikmati tinggal di Indonesia. "Saya suka kebersamaan di Indonesia. Orang memikirkan keadaan bersama. Tentu ini juga bisa membatasi, tetapi kebersamaan ini adalah sesuatu yang indah. Seperti misalnya berbagi makanan dengan orang lain," tutur Gudrun. Salah satu kata favorit Gudrun dalam Bahasa Indonesia: "Sama-sama enak". Kehangatan ini seperti ini menurut Gudrun bisa dipelajari orang Jerman dari Indonesia.

 

Proses Belajar Bahasa Indonesia

Ilustrasi bendera Indonesia (Sumber: Pixabay)

Tingkat berbahasa Indonesia yang baik tentu menjadi persyaratan untuk menjadi seorang penerjemah yang bagus. Berbekal pengalaman belajar bahasa-bahasa lain seperti Bahasa Inggris, Bahasa Latin, Bahasa Yunani Kuno dan Bahasa Kiswahili, Gudrun sudah mempunyai tata belajar bahasa yang baik ketika mulai belajar Bahasa Indonesia.

Di awal datang ke Indonesia, Gudrun kurus bahasa dengan guru privat selama 3 minggu di Makassar. Lalu ia pindah ke Sumbawa, lanjut belajar dengan buku tata bahasa dan kamus serta hanya berinteraksi dengan orang Indonesia. "Karena itu saya bisa dengan teliti mendengarkan cara mereka berbicara. Saya juga menyesuaikan dan meniru pilihan kata, lafal serta intonasi dari orang-orang sekitar saya," ceritanya. "Memang prosesnya naik turun, tetapi akhirnya saya menjadi semakin fasih."

Gudrun juga sempat tinggal di Jakarta dan bekerja untuk Goethe Institut. Disana ia juga bisa lebih memperdalam ilmu bahasanya melalui interaksi dengan banyak budayawan Indonesia dan membaca sastra Indonesia. Disinilah Gudrun juga mulai menerjemahkan teks-teks pertamanya untuk newsletter dari Goethe Institut.

Sejak tahun 2010 Gudrun kembali tinggal di Jerman dan karir sebagai penerjemah sastra dimulai dengan terpilihnya Indonesia sebagai tamu kehormatan di Pameran Buku Frankfurt 2015. Karena untuk ajang buku termahsyur ini dibutuhkan banyak karya sastra yang diterjemahkan ke dalam Bahasa Jerman, Gudrun ditanya oleh Goethe Institut untuk menerjemahkan beberapa cerita pendek. Semenjak itu Gudrun semakin aktif menerjemahkan karya-karya sastra Indonesia sampai sekarang.

Melalui perkenalannya dengan beberapa sastrawan di awal karirnya dan melalui pameran-pameran buku internasional, jumlah penulis yang Gudrun kenal semakin bertambah. Ia juga aktif dalam berbagai program yang memberikan beasiswa kepada sastrawan dan acara-acara Temu Sastra.

Gudrun tidak pernah kekurangan karya menarik yang ingin ia terjemahkan. Ia pribadi sangat menyukai karya kritis, karya yang mengandung filsafat, karya yang memberikan suara bagi kelompok yang terdiskriminasi serta juga tema-tema feminis.

Pekerjaan dengan Berbagai Sisi Penuh Tantangan

ilustrasi membaca buku (iStockphoto)

Menurut Gudrun, Bahasa Indonesia memang tergolong mudah dipelajari dari sisi tata bahasa, tetapi tetap ada beberapa kesulitan yang ia hadapi dalam menerjemahkan karya. "Salah satu tantangannya adalah bentuk waktu yang berbeda dengan di Bahasa Jerman. Kadang di Bahasa Indonesia tidak begitu jelas, harus dimengerti dari konteks apakah sesuatu sedang terjadi, sudah terjadi atau hanya diinginkan," jelasnya. "Saya harus memutuskan bentuk waktu yang tepat dalam Bahasa Jerman."

"Sastra Indonesia bunyinya indah. Lebih emosional daripada Bahasa Jerman dan banyak permainan dengan metafora," ujar Gudrun. "Ini juga seharusnya bunyinya tetap indah dalam Bahasa Jerman. Tetapi jika diterjemahkan terlalu harfiah, ini bisa dianggap norak. Jadi saya harus menemukan jalan tengah yang kreatif," paparnya lebih lanjut.

Namun tantangan tidak hanya ditemukan ketika bekerja di balik buku atau komputer saja. "Kesulitan utama adalah untuk menemukan penerbit yang mau mempublikasikan karya-karya sastra Indonesia, karena penulis-penulis Indonesia masih kurang dikenal, jadi penerbit tidak tahu apakah bukunya akan laku terjual di sini", ujarnya sambil sesekali menyeruput kopi tubruk merk Aroma asal Bandung. Karena itu salah satu bagian terpenting dari pekerjaan sebagai penerjemah adalah juga menjadi perantara antara penulis dan penerbit yang akan menerbitkan karya tertentu.

 

Ilustrasi sastra (Sumber: Pixabay)

Bertemu Para Sastrawan dan Pembaca Secara Langsung

Kebahagian bekerja menjadi penerjemah sastra juga ditemukan Gudrun dalam berbagai aktivitas lain yang terjadi di seputarnya.

"Ketika saya menerjemahkan sebuah karya, saya berusaha bekerja dekat dengan sastrawannya, jadi saya juga bisa banyak bertanya, tukar pikiran dan kami mencari solusi terjemahan bersama. Kadang karyanya juga bisa berubah sedikit atau saya dilibatkan dalam pembentukan sebuah karya kalau sudah berinteraksi waktu penelitian dan rencanakan karya," kata Gudrun sambil tersenyum.

Agar sastra Indonesia bisa lebih banyak ditemukan di Jerman, Gudrun juga membentuk sebuah klub sastra Indonesia di Berlin. Secara berkala anggotanya yang terdiri dari orang-orang Jerman dan Indonesia bertemu untuk mendiskusikan karya-karya sastra Indonesia yang sebelumnya sudah ditentukan dan dibaca. Selain untuk memperdalam pengertian atas cerita, ada imbas lain yang juga diharapkan Gudrun.

"Ini seperti sebuah tes, bagaimana sebuah karya Indonesia diterima publik. Saya juga menulis blog tentang setiap pertemuan, jadi ini bisa menjadi sumber informasi bagi penerbit Jerman," ujar Gudrun dengan semangat. "Sampai sekarang masih sedikit sekali informasi yang ada tentang sastra Indonesia bagi orang Jerman, apalagi jika mereka tidak bisa bicara Bahasa Indonesia."

"Saya antusias sekali dengan sastra Indonesia dan saya ingin agar lebih banyak orang bisa membacanya," ujar Gudrun. "Inilah yang menjadi penggerak utama saya."

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: