Minggu, 21 April 2019

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


KPK Kirim Surat, Sidang Prapradilan Romahurmuziy Ditunda 2 Minggu

Posted: 21 Apr 2019 09:49 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sidang prapradilan Romahurmuziy dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ditunda. Sidang digelar di Pengadilan Jakarta Selatan, Senin (22/4/2019).

Sedianya sidang perdana ini pihak Romahurmuziy yang diwakili pengacara, Maqdir Ismail hendak membacakan permohonan praperadilan. Namun, majelis hakim Agus Widodo memberitahukan bahwa pihak KPK tidak bisa hadir.

Agus menerima surat dari KPK. Isinya meminta sidang ditunda 3 minggu.

"Kami menerima surat dari KPK bahwa termohon tidak hadir hari ini," kata Agus.

Maqdir Ismail tidak setuju dengan permintaan KPK tersebut. Ia merasa permintaan penundaan tiga minggu kurang tepat. Mengingat proses pradilan harus cepat berakhir.

"Kalau yang mulia setuju, maksimalnya adalah satu minggu," ucap Maqdir.

Mendengar permintaan tersebut, Agus pun memutuskan menunda hingga tanggal 6 Mei 2019.

"Kami ambil tengah-tengah saja yaitu ditunda dua minggu," ujar dia.

 

KPK Tetapkan Romi Sebagai Tersangka

Dalam kasus ini KPK menetapkan mantan Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Romahurmuziy alias Romi sebagai tersangka kasus dugaan suap pengisian jabatan di Kementerian Agama (Kemenag). Romahurmuziy diduga menerima suap sebesar Rp 300 juta terkait seleksi jabatan di lingkungan Kemenag tahun 2018-2019.

Selain Romahurmuziy KPK juga menetapkan dua orang lainnya yakni, Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Gresik, Muhammad Muafaq Wirahadi (MFQ) dan Kepala Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Jawa Timur, Haris Hasanuddin (HRS). Keduanya diduga menyuap Romi agar mendapatkan jabatan di Kemenag.

KPK menemukan bahwa Romi tak hanya bermain pada proses jual beli jabatan di Kanwil Kemenag Jawa Timur. KPK mengaku menerima banyak laporan bahwa Romi bermain di banyak daerah. KPK pun berjanji akan mendalami hal tersebut.

Dalam memainkan pengisian jabatan di Kemenag, Romi dibantu pihak internal Kemenag. KPK pun sudah mengantongi nama oknum tersebut. Hanya saja lembaga antirasuah masih menutup rapat siapa oknum tersebut.

KPK juga sudah menggeledah beberapa ruangan di Kemenag. Salah satunya ruangan Menteri Agama (Menag) Lukman Hakim Saifuddin. KPK menenukan uang Rp 180 juta dan USD 30 ribu saat menggeledah ruang kerja Lukman yang merupakan kader di partai yang dipimpin Romi.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

[Cek Fakta] Hoaks Redaksi Liputan 6 SCTV Revisi Quick Count

Posted: 21 Apr 2019 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kabar tentang Liputan 6 SCTV yang merevisi hasil hitung cepat pemilihan presiden (pilpres) beredar luas di media sosial.

Kabar ini beredar dalam sebuah video tayangan Liputan 6 SCTV yang menampilkan perolehan sementara hasil hitung cepat kedua pasangan calon, Joko Widodo-Ma'ruf Amin dan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Dalam video itu, menampilkan perolehan suara dari hasil exit poll Badan Pemenangan Pemilu Prabowo Sandi. Hasilnya, paslon nomor urut 02 itu mendapat suara 55,4 persen. Sementara Jokowi-Ma'ruf mendapat 42,8 persen.

Gambar ini kemudian dikaitkan dengan revisi yang dilakukan Liputan 6 SCTV atas hasil hitung cepat pilpres yang dilakukan sejumlah lembaga survei.

Misalnya saja seperti yang diunggah akun facebook Muhammad Ikhwan pada 18 April 2019 lalu. Dalam unggahannya, Muhammad Ikhwan juga menambahkan sebuah narasi.

"*Gugat Quick Count*

Alhamdulillah, bbrp TV yg Tdk berFihak kepd Paslon 02/ PS, Telah meNiadakan TAMPILAN QC / Hitung Cepat In syaa Allah, di Semua Media TV

Karena meNYlEBAR kan KeBohongan Publik.

Atas Desakan, Peringatan KPI (Komisi Penyiaran Ind.), serta Somasi dari PENGACARA BPN & SEMUA PIHAK

SCTV TV siang ini pkl 12.30, sdh meRevisi info hasil pilpres, sbb : Joko-MA 42,8%. PAS-SANDI 55,4%.

KeKhawatiran Serius utk di PIDANAkan karena menyiarkan Data Palsu dan KeBohongan Publik.

Hari ini jam 11 di Bareskrim sdh ajukan semua QC & semua TV penayang QC ke Pengadilan.

APIB,

Mohon di Inform kan kepd Seluruh Rakyat Indonesia," tulis akun Muhammad Ikhwan.

Konten yang diunggah Muhammad Ikhwan telah 48 kali dibagikan dan mendapat 16 komentar dari warganet.

Kebenaran soal kabar tersebut dipertanyakan pembaca Liputan6.com, Hauin.

Penelusuran Fakta

Dari penelusuran, kabar soal Liputan 6 SCTV yang merevisi hasil hitung cepat pilpres ternyata tidak benar.

Fakta ini sebagaimana dikutip dari situs Liputan6.com dengan judul artikel 'Redaksi Liputan 6 SCTV Tidak Pernah Revisi Quick Count, Stop Sebar Hoaks'.

Liputan6.com, Jakarta - Sebuah video yang menampilkan potongan rekaman berita Liputan 6 SCTV dan klaim kemenangan pasangan capres dan cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, beredar di media sosial.

Tayangan tersebut menampilkan presenter berita Liputan 6 SCTV Jati Darma dan infografis exit poll dari Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi dengan perolehan suara untuk pasangan 01 Jokowi-Ma'ruf 42,8 persen dan pasangan Prabowo-Sandiaga sebesar 55,4 persen.

Di video tersebut, terdengar suara perempuan yang menyatakan bahwa stasiun televisi sudah menyatakan Prabowo-Sandi yang memenangkan Pilpres 2019.

"Tuh jelas ya, Prabowo-Sandi ya. Tuh televisi sudah menyiarkan siapa pemenangnya. Prabowo-Sandi. Nih hasilnya, real. Ini murni ya. Sudah berani televisi. Udah berani kebenarannya, kenyataannya. Ini baru nih. Jangan bangga hei, kecebong kecebong yang udah merasa menang." demikian suara dalam tayangan video.

Pihak Redaksi Liputan 6 SCTV pun mengklarifikasi video yang menampilkan tayangan berita tersebut. Redaksi menyatakan, berita Liputan 6 SCTV edisi Kamis 18 April 2019 itu dipotong sehingga tidak utuh kontennya.

Redaksi Liputan 6 SCTV menyatakan, tidak pernah memberitakan ataupun merevisi info hasil hitung cepat maupun exit poll pilpres pada program Liputan 6 siang SCTV edisi Kamis 18 April 2019.

"Pada tayangan tersebut, redaksi menampilkan beberapa infografis terkait cara kerja hitung cepat dan exit poll. Layar pertama menampilkan metode quick count. Layar kedua, hasil quick count enam lembaga survei terkait pilpres. Kemudian layar ketiga, hasil exit poll Badan Pemenangan Nasional Prabowo Sandi," demikian penjelasan Redaksi Liputan 6 SCTV.

Redaksi Liputan6 SCTV juga menyatakan, tayangan berita utuh yang berdurasi 3 menit lebih tersebut, kemudian direkam hanya bagian exit poll versi BPN oleh pihak yang tak bertanggung jawab dan disebarkan untuk maksud tertentu. Potongan video tersebut disalahgunakan, seolah-olah Liputan 6 merevisi hasil quick count sejumlah lembaga survei, yang menyatakan keunggulan pasangan Jokowi-Ma'ruf.

"Kami tegaskan, semua foto dan potongan video yang diambil dari berita tersebut, yang kemudian beredar di media sosial adalah hoaks alias berita palsu. Kami serukan untuk stop membuat dan menyebar hoaks karena para pelakunya bisa diancam hukuman pidana."

Sementara itu, dalam versi utuhnya, Kamis 18 April 2019, presenter SCTV Jati Darma tengah menjelaskan mengenai ramainya perbincangan mengenai hasil hitung cepat Pilpres 2019 yang dilakukan sejumlah lembaga survei. Kemudian, adanya perbedaan dengan survei yang dilakukan internal Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga.

Berita Liputan 6 SCTV kemudian menampilkan grafis mengenai 6 lembaga survei yang merilis hasil hitung cepatnya.

Lembaga survei SMCR dengan data masuk 97 persen menyatakan, pasangan 01: 54,52 persen, pasangan 02: 45,48 persen.

Lembaga Indo Barometer dengan suara masuk 99,67 persen menyatakan pasangan 01: 54,32 persen, pasangan 02: 45,68 persen.

Lembaga CSIS dan Cyrus Network dengan data masuk 98,15 persen menyatakan pasangan 01: 55,59 persen, pasangan 02: 44,41 persen.

Libtang Kompas dengan data masuk 97 persen menyatakan, pasangan 01: 54,52 persen, pasangan 02: 45,48 persen.

Kemudian Charta Politika dengan data masuk 98,6 persen menyatakan, pasangan 01: 54,32 persen, pasangan 02: 45,68 persen.

Lembaga Poltracking dengan data masuk 99,3 persen menyatakan, pasangan 01: 54,87 persen, pasangan 02: 45,13 persen.

Tayangan kemudian menampilkan Exit Poll Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi. Dalam perhitungan BPN, Jokowi-Ma'ruf mendapat 42,8 persen dan pasangan Prabowo-Sandiaga 55,4 persen.

 

Kesimpulan

Liputan 6 SCTV tidak pernah merevisi hasil hitung cepat pilpres 2019. Kabar yang terlanjur menyebar di media sosial ternyata salah.

Potongan video tersebut disalahgunakan, seolah-olah Liputan 6 SCTV merevisi hasil quick count sejumlah lembaga survei, yang menyatakan keunggulan pasangan Jokowi-Ma'ruf.

Banner cek Fakta: klarifikasi (Liputan6.com/Abdillah)

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Liputan6.com merupakan media terverifikasi Jaringan Periksa Fakta Internasional atau International Fact Checking Network (IFCN) bersama 49 media massa lainnya di seluruh dunia.

Kami juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal dalam cekfakta.com untuk memverifikasi berbagai informasi hoax yang tersebar di masyarakat.

Jika anda memiliki informasi seputar hoax yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA Liputan6.com di email cekfakta.liputan6@kly.id.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tersisa 4 Laga, Ini Jadwal Lengkap MU di Liga Inggris

Posted: 21 Apr 2019 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Manchester United (MU) babak belur saat bertandang ke markas Everton, Minggu (21/4/2019). Tampil di markas lawan, Setan Merah tersungkur empat gol tanpa balas. 

MU seakan tak bertaring saat menyambangi Goodison Park. Di babak pertama, Setan Merah sudah tertinggal 0-2 lewat Richarlison (13') dan G Sigurosson (28'). Sementara di babak kedua, MU kembali kebobolan dua gol lagi lewat L Digne (56') dan Theo Walcott (64'). 

Ini merupakan kabar buruk bagi para pendukung MU. Bulan Madu dengan manajer baru, Ole Gunnar Solskjaer sepertinya sudah berakhir. Kekalahan atas Everton sekaligus membuat langkah MU untuk finis finis di posisi empat besar di akhir musim kembali bertambah berat. 

Sempat berada di urutan keempat, posisi MU kini melorot ke peringkat keenam klasemen sementara dengan koleksi 64 poin dari 34 pertandingan. Setan Merah terpaut dua poin dari Arsenal yang berada di posisi keempat--syarat tampil di Liga Champions musim depan.

Sementara itu, posisi pemuncak masih dipegang oleh Liverpool dengan 88 poin dari 35 laga. Sedangkan di urutan kedua bercokol Manchester City dengan raihan 96 poin dari 34 laga. Disusul Tottenham Hotspur pada peringkat ketiga dengan koleksi 67 poin dari 34 laga. 

 

 

 

Masih Tersisa 4 Laga

Bek Everton, Kurt Zouma, duel udara dengan bek Manchester United, Victor Lindelof, pada laga Premier League di Goodison Park, Minggu (21/4). Everton menang 4-0 atas Manchester United. (AP/Martin Rickett)

Meski demikian, peluang MU finis di urutan keempat belum tertutup. Sebab masih ada empat pertandingan lagi yang tersisa sepanjang musim ini. Tiga di antaranya bahkan berlangsung di markas sendiri, Stadion Old Trafford dan satu lagi akan berlangsung di markas lawan. 

Namun butuh kerja keras bagi MU untuk mewujudkan ambisi tersebut. Sebab perjalanan Setan Merah juga bergantung pada hasil laga tim lain yang juga mengejar posisi 4 besar. 

Simak jadwal lengkap MU di halaman berikutnya.

Jadwal MU

Kapten Manchester United, Ashley Young. (AFP/Lluis Gene)

Jadwal Manchester United (MU)

28 April 2019: MU vs Manchester City

5 Mei 2019: MU vs Chelsea

12 Mei 2019: Huddersfield Town vs MU

12 Mei 2019: MU vs Cardiff City

 

Saksikan juga video menarik di bawah ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Bagi-Bagi Ratusan Bibit Tanaman di Hari Bumi

Posted: 21 Apr 2019 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Warga Surabaya menerima pembagian ratusan bibit tanaman dari masyarakat dalam rangka hari bumi. Diharapkan warga akan kembali melakukan penghijauan di lingkungannya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Dugaan Penyebab Kebakaran Pasar Tanah Abang

Posted: 21 Apr 2019 09:43 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kebakaran terjadi di Blok C Tanah Abang akhirnya padam setelah pemadam kebakaran bekerja keras selama 1 jam.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Peringati Hari Bumi, Puluhan Artis Top Dunia Kolaborasi di Video Animasi

Posted: 21 Apr 2019 09:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Penyanyi rap Lil Dicky merilis lagu baru berjudul "Earth" Pada 19 April 2019. Lagu ini terbilang unik ketimbang karya-karya sebelumnya. Pasalnya, lirik yang ditulis tak lagi tentang wanita, tapi untuk memperingati Hari Bumi Sedunia.

Video lagu "Earth" berhasil menjadi trending di seluruh dunia dengan konsep animasi CGI (Computer-Generated Imagery) nan lucu. Lagu ini melibatkan 30 artis papan atas dunia. Mereka tak hanya menyambut Hari Bumi, namun juga memiliki kepekaan terhadap isu-isu lingkungan yang menimpa seluruh belahan Bumi.

Sebut saja di antaranya Justin Bieber, Ariana Grande, Halsey, Hailee Steinfeld, Wiz Khalifa, Snoop Dogg, Kevin Hart, Adam Levine, Shawn Mendes, Charlie Puth, SIA, Miley Cyrus, Rita Ora, Katy Perry, Ed Sheeran, Meghan Trainor, John Legend, Backstreet Boys, Bad Bunny, hingga Psy.

Bahkan, lagu yang memperingati Hari Bumi ini juga melibatkan Backstreet Boys dan Leonardo DiCaprio. Selain DiCaprio, Kevin Hart, dan Lil Dicky, para penyanyi lain memerankan karakter bukan manusia seperti hewan, tumbuhan, hingga Bumi.

Awal Mula

2016 menjadi salah satu tahun paling bersejarah bagi hidup Leonardo DiCaprio. Pemilik nama lahir Leonardo Wilhelm DiCaprio ini akhirnya mendapatkan piala pertamanya di ajang Oscar 2016 setelah empat kali gagal. (Photo by Chris Pizzello/Invision/AP)

Diketahui, pembuatan lagu ini berawal dari perbincangan Lil Dicky dan Leonardo DiCaprio. Mereka menjadikan proyek ini sebagai bagian dari program amal agar bumi bisa menjadi tempat yang lebih baik.

Selain itu, Lil Dicky dan DiCaprio juga menjadikan hasil dari lagu ini sebagai bantuan kepada orang-orang yang sedang membutuhkan. Lagu ini melibatkan yayasan amal milik Leonardo DiCaprio.

Tentang Hewan

Video musik "Earth" memperlihatkan memunculkan beberapa jenis hewan yang disuarakan para penyanyi papan atas dunia. Contohnya Ariana Grande sebagai kuda zebra atau Miley Cyrus sebagai seekor gajah.

Diperlihatkan bahwa hewan-hewan di Bumi mulai kehilangan habitatnya akibat ulah manusia yang serakah. Sementara sejak dahulu, keberadaan seluruh hewan sangatlah penting agar ekosistem bumi tetap terjaga.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Potret Aksi Cicak Ini Bikin Geleng-geleng Kepala, Bisa Ngelawak

Posted: 21 Apr 2019 09:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Hewan memang kadang ada ada saja tingkahnya. Dan salah satu hewan yang populer didokumentasikan karena tingkahnya ialah kucing atau anjing. Namun apa jadinya kalau yang didokumentasikan ialah hewan cicak? Ya hal semacam itu memang benar adanya dan tingkah laku cicak benar-benar bikin geleng kepala.

Entah apa yang dipikirkan anak zaman sekarang, sehingga memotret hewan cicak. Dan potretan cicak ternyata mengundang banyak reaksi netizen. Tidak banyak yang menduga bahwa cicak bisa bertingkah konyol.

Banyak yang beranggapan cicak ialah hewan yang hidupya hanya merayap di dinding saja. Sesekali berlarian di dinding mengejar nyamuk untuk di makan. Tapi buktinya tidak hanya seperti itu saja, cicak bisa buat netizen geleng kepala.

Dilansir Liputan6.com, Senin (22/4/2019) telah dirangkum 5 potret nyeleneh tingkah laku cicak yang siap bikin kamu geleng kepala sebagai berikut.

1. Pull up dengan kaki

cicak (sumber: instagram.com/ngakakkocak)

Entah apa yang dilakukan cicak di atas. Mungkin saja cicak tersebut sedang peregangan kaki karena capek merayap. Cicak tersebut terlihat seperti manusia yang ingin pull up. Bedanya kalau manusia menggunakan tangan, tapi cicak ini memakai kakinya yang lengket dengan dinding atap.

Aksi cicak ini pun banjir komentar netizen sebagai berikut.

"autokoprol" tulis akun @sintarsiska

"Cicak GG" tulis akun @genjiehhhhhh_hhh

2. Bergelantungan dengan satu tangan

cicak (sumber: instagram.com/ngakakkocak)

Cicak tidak hanya hidup di dinding rumah. Gambar di atas menunjukkan cicak bisa berpetualangan ke luar rumah seperti contoh bergelantungan di besi yang di bawahnya sebagai tempat selokan. Cicak ini terlihat sangat kuat karena hanya bergelantungan satu tangan.

Cicak yang bergelantungan ini pun kemudian dikomentari netizen sebagai berikut.

"tolongin tuhh kesian" tulis akun nadffar

"Cicak lagi parkour nih" tulis akun @asril95.a9

3. Cicak berotot

cicak (sumber: instagram.com/ngakakkocak)

Terlalu lama bergelantungan mungkin membuat otot cicak ini terbiasa sehingga terbentuklah otot yang kekar. Jarang sekali cicak yang berotot seperti gambar di atas. Sehingga penampakannya pun membuat para netizen terkaget-kaget.

Kagetnya netizen kemudian dicurahkan pada kolom komentar sebagai berikut.

"sakit ginjal itu cicek" tulis akun @yulidaahafnii

"Kalah maco" tulis akun @nathaliatewal

4. Bergelantungan di atas pintu

cicak (sumber: instagram.com/ngakakkocak)

Tampaknya banyak sekali cicak yang senang bergelantungan daripada merayap. Hal ini dibuktikan pada gambar di atas. Dengan tenangnya cicak bergelantungan di atas pintu. Apalagi gaya cicak yang bergelantungan satu tangan menandakan bahwa cicak sangat kuat menahan tubuhnya.

Aksi cicak gelantungan ini pun mendapat perhatian netizen sebagai berikut.

"Tolongin tuh" tulis akun @muhamadalvin

"persis adegan tom crus di felm MI; ghost protokol" tulis akun @latief_alfarooq

5. Mengganggu orang makan

cicak (sumber: instagram.com/ngakakkocak)

Kalau tingkah laku cicak ini patut dikutuk. Bagaimana tidak mengutuk, bisa-bisanya cicak mengganggu orang makan dengan berada di antara kuah makanan yang mau di makan. Ada besar kemungkinan, bahwa pemilik makanan tersebut marah besar ketika mengetahui cicak ada di mangkoknya. Mungkin cicak sedang lapar, jadinya nyemplung kesana deh.

Aksi cicak nyemplung ke mangkok makanan ini pun kemudian dikomentari netizen sebagai berikut.

"Jijik" tulis akun @merysundari27

"Jangan liat sambil makan" tulis akun @dweinaa_

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal MotoGP Argentina 2019: Bakal Banyak Kejutan?

Posted: 21 Apr 2019 09:40 PM PDT

Jakarta - Usai istirahat tiga pekan, MotoGP 2019 kembali menggeliat akhir pekan ini. Seri kedua dalam jadwal MotoGP akan digelar di Argentina, di Sirkuit Termas de Rio Hondo. 

Pada seri pertama, MotoGP Qatar, penonton disuguhi duel ketat antara Andrea Dovizioso dan Marc Marquez. Apakah duel tersebut bakal kembali terjadi di Argentina? 

Berkaca pada jadwal MotoGP musim lalu, hasil MotoGP Argentina selalu siap memberikan kejutan. Podium pada MotoGP 2018 menyajikan pemandangan tak lazim. 

Cal Crutchlow berhasil menjadi kampiun pada MotoGP 2019, sedangkan posisi runner up ditempati Johann Zarco. Podium ketiga menjadi milik Alex Rins. Tak ada nama-nama seperti Marquez, Dovizioso, maupun Valentino Rossi. 

Namun, Marquez masih mengantongi catatan apik di MotoGP Argentina. Dia mencatatkan empat kali pole, serta dua kali kemenangan di sana. 

Jadi, siapakah yang akan menjadi penakluk Termas de Rio Hondo pada akhir pekan ini? 

Berikut ini jadwal MotoGP Argentina 2019:

Jadwal Lengkap

Kamis, 28 Maret 2019

22.00 Konferensi pers prabalapan

Jumat, 29 Maret 2019

20.50 - 21.35 WIB: Latihan bebas pertama

Sabtu, 30 Maret 2019

01.05 - 01.50 WIB : Latihan bebas kedua

20.50 - 21.35 WIB : Latihan bebas ketiga

Minggu, 31 Maret 2019

01.05 - 01.45 WIB : Kualifikasi

Senin, 1 April 2019

01.00 WIB: Balapan

 

Klasemen MotoGP

1 Andrea Dovizioso - Mission Winnow Ducati  54
2 Valentino Rossi - Monster Yamaha 51
3 Alex Rins - Suzuki Ecstar 49
4 Marc Marquez - Repsol Honda 45
5 Danilo Petrucci - Mission Winnow Ducati 30
6 Jack Miller - Pramac Ducati 29
7 Takaaki Nakagami - LCR Honda 22
8 Cal Crutchlow - LCR Honda 19
9 Pol Espargaro - Red Bull KTM 18
10 Fabio Quartararo - Petronas Yamaha SRT 17
11 Franco Morbidelli - Petronas Yamaha SRT 16
12 Maverick Vinales - Monster Yamaha 14
13 Aleix Espargaro - Aprilia 13
14 Francesco Bagnaia - Pramac Ducati 9
15 Joan Mir - Suzuki Ecstar 8
16 Miguel Oliveira - Red Bull KTM Tech3 7
17 Jorge Lorenzo - Repsol Honda 7
18 Andrea Iannone - Aprilia 6
19 Johann Zarco - Red Bull KTM 5
20 Tito Rabat - Avintia Ducati 1
21 Hafizh Syahrin - Red Bull KTM Tech3 0
22 Karel Abraham - Avintia Ducati 0

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tanah Longsor di Kolombia, 17 Orang Tewas Tertimbun

Posted: 21 Apr 2019 09:39 PM PDT

Liputan6.com, Bogota - Tujuh belas orang di Kolombia barat daya dilaporkan tewas akibat tanah longsor yang terjadi pada Minggu, 21 April 2019, waktu setempat.

Lima lainnya terluka dan beberapa rumah hancur di kota Rosas di wilayah Cauca, menurut keterangan pejabat setempat yang dikutip dari BBC, Senin (22/4/2019).

Longsor terjadi setelah hujan lebat selama berhari-hari mengguyur wilayah itu. Hingga kini, pihak berwenang masih terus melakukan upaya pencarian korban lainnya di bawah timbunan tanah.

Pemerintah menyebut, tanah longsor biasa terjadi di negara Amerika Latin, terutama selama musim hujan tahunan.

"Sayangnya, musibah ini terjadi ketika Anda tidak menduganya dan karena musim hujan yang telah kita ketahui, seperti itulah yang terjadi," kata Wali Kota Kolombia, Jesus Diaz.

Longsor di Kolombia sebelah barat daya, yang menewaskan 17 orang dan melukai 5 lainnya. (AFP)

Selain mencari para korban, tim penyelamat juga membersihkan puing-puing yang menghalangi jalan raya utama di kawasan itu.

Presiden Kolombia, Ivan Duque, mengunjungi kota itu pada hari Minggu. Dia mengatakan kepada wartawan bahwa bantuan medis dan perumahan alternatif sedang disiapkan untuk para korban dan keluarganya.

"Ini adalah masa-masa sulit, tetapi kami bersatu sebagai negara untuk membantu mereka," kata Duque di Twitter.

Cuaca Buruk Diduga Menjadi Penyebab Kecelakaan Pesawat di Kolombia

Ilustrasi Kecelakaan Pesawat (Liputan6.com/Johan Fatzry)

Sementara itu sebelumnya, sebuah pesawat baling-baling bermesin ganda, Douglas DC-3, jatuh di tenggara kota Villavicencio, Kolombia, pada Sabtu 9 Maret 2019. Pertahanan sipil Kolombia melaporkan, seluruh penumpang yang berjumlah 12 orang, tewas.

Burung besi penumpang sipil sayap rendah itu sedang melakukan perjalanan antara San Jose del Guaviare ke Villavicencio, dan terbang dari Taraira. Sebelum insiden nahas terjadi, pilot sempat melakukan kontak dengan bandara terdekat pukul 10.40.

Ia megabarkan bahwa pesawat yang dikemudikannya berada dalam keadaan darurat --masalah teknis-- karena cuaca buruk, menurut Otoritas Penerbangan Sipil Kolombia. Setelahnya, hilang kontak.

Pesawat itu lalu dilacak dan berada di La Bendicion, dekat Villavicencio. Puing-puing ditemukan sekitar satu jam setelah kontrol lalu lintas udara kehilangan kontak. Pihak berwenang kini masih berupaya mengidentifikasi para korban.

Meski demikian, belum bisa dipastikan secara umum untuk mengetahui kerusakan yang dialami pesawat legendaris tersebut. Penerbangan Sipil Kolombia merilis pernyataan belasungkawa terhadap mereka yang meninggal dalam kecelakaan itu.

Pesawat Douglas DC-3, pertama kali dibangun pada 1930-an, dapat menampung 30 orang. Sedangkan kota Villavicencio berjarak sekitar 120 km (75 mil) di tenggara Bogota (ibu kota Kolombia) dan Taraira berada di perbatasan Kolombia dengan Brasil.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kumpulkan Menteri, Jokowi Bahas Ketersediaan Anggaran 2020

Posted: 21 Apr 2019 09:39 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggelar rapat terbatas (ratas) dengan sejumlah menteri kabinet kerja di Istana Merdeka, Jakarta.

Adapun rapat kali ini membahas mengenai ketersediaan anggaran dan pagu indikatif tahun 2020.

"Kita harus memastikan bahwa tahapan kerja teknokratik dalam penyusunan RAPN 2020 tetap berjalan, 2019 sudah mulai," kata Jokowi mengawali rapat yang digelar di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (22/4/2019).

Kepada sejumlah menteri kabinet kerja yang hadir, Jokowi mengingatkan tantangan yang harus dihadapi pada 2020.

Menurut dia, pada masa yang akan mendatang sejumlah tantangan akan semakin meningkat dan tidak mudah untuk dilewati.

"Kita harus mengantisipasi dinamika perekonomian dunia yang terus berubah secara dinamis dan terus bergerak dan kuncinya peningkatan daya tahan serta data saing ekonomi kita," kata dia.

 

 

* Ikuti Hitung Cepat atau Quick Count Hasil Pilpres 2019 dan Pemilu 2019 di sini

 

Reporter: Dwi Adtya Putra

Sumber: Merdeka.com

 

Selanjutnya

Presiden Joko Widodo didampingi Wapres Jusuf Kalla berisap memimpin rapat terbatas persiapan Asian Games 2018, Jakarta, Senin (28/5). Rapat tersebut untuk memastikan persiapan pesta olahraga terbesar di Asia berlangsung lancar. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini menyoroti dua hal yang menjadi fokus penting pemerintahan ke depan, yakni investasi dan ekspor. Dia meminta, APBN 2020 nantinya harus mampu memberikan stimulus bagi peningkatan di dua sektor tersebut.

"Serta menjadi stimulus pertumbuhan ekonomi yang berkualitas, pertumbuhan ekonomi yang rata, dan berkeadilan," imbuhnya.

Kemudian, terkait penyusunan pagu indikatif 2020, Jokowi juga mengingatkan pertama yakni untuk kesinambungan pembangunan harus fokus pada penguatan sumber daya manusia (SDM) dan perlindungan sosial.

Kedua, rencana anggaran untuk 2020 harus detil dan sesuai dengan prioritas pembangunan.

"Dan yang juga paling utama harus bisa dilaksanakan dan bisa diukur hasilnya. Saya rasa itu yang bisa saya sampaikan sebagai pengantar," pungkasnya.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bawa 19 Pemain, Persib Bandung Tanpa Striker Baru Hadapi Borneo FC di Piala Indonesia

Posted: 21 Apr 2019 09:35 PM PDT

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung bakal menghadapi Borneo FC dalam leg pertama Piala Indonesia, Rabu (24/4/2019) di Stadion Segiri, Samarinda. Pelatih Persib Bandung Miljan Radovic membawa 19 pemain untuk pertandingan ini.

Seperti dilansir situs resmi Persib Bandung, Radovic tetap membawa beberapa pemain andalan seperti kapten Supardi Nasir Bujang, Bojan Malisic, Dedi Kusnandar, Hariono, hingga Ezechiel N'douassel,

Dari 19 nama itu, Radovic tidak bisa membawa gelandang Srdan Lopicic. Mantan gelandang Persela Lamongan itu harus absen karena akumulasi kartu.

Dalam tur ke Samarinda kali ini, Persib juga hanya akan membawa satu striker yakni N'douassel. Striker baru Persib, Artur Gevorkyan, kata Radovic baru bisa main di semifinal bersama dengan bek Achmad 'Jupe' Jufriyanto.

"Mereka tidak bisa main lawan Borneo tapi kalau di semifinal bisa main. Artur juga bisa, siap untuk kompetisi (Liga 1) dan semifinal tapi Jupe belum. Jupe nanti main. (Dua pemain) itu big kualitas untuk Persib, saya senang kalau mereka datang," kata Radovic seperti dikutip dari ayobandung.

Berikut daftar pemain Persib Bandung dalam tur ke Samarinda:

Daftar Pemain Persib

Pemain anyar Persib Bandung Artur Gevorkyan berharap dapat membantu timnya meraih prestasi terbaik di Liga 1. (Huyogo Simbolon)

Penjaga gawang : M. Natshir Fadhil Mahbuby, I Made Wirawan

Pemain belakang : Bojan Malisic, Indra Mustafa, Supardi Nasir Bujang, Ardi Idrus, Henhen Herdiana, Zalnando

Gelandang : Hariono, Kim Jeffrey Kurniawan, Dedi Kusnandar, Erwin Ramdhani, Syafril Lestaluhu, Abdul Aziz, Beckham Putra Nugraha, Frets Butuan, Febri Hariyadi, Ghozali Siregar

Penyerang : Ezechiel N'douassel

Jadwal Leg Pertama 8 Besar Piala Indonesia

Leg Pertama

Rabu (24/4/2019): Borneo FC vs Persib di Stadion Segiri, Kota Samarinda

Kamis (25/4/2019): Persebaya vs Madura United di Stadion Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya

Jumat (26/4/2019): Bali United vs Persija di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar.

Sabtu (27/4/2019): Bhayangkara FC vs PSM Makassar di Stadion PTIK, Jakarta Selatan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Persija Jakarta vs Ceres: Rohit Minta Macan Kemayoran Fokus Sejak Awal

Posted: 21 Apr 2019 09:31 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Gelandang Persija Jakarta, Rohit Chand meminta timnya fokus sejak menit awal saat laga melawan Ceres Negros dalam lanjutan Grup G Piala AFC di Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (23/4/2019). Persija membidik kemenangan di laga ini usai kalah 0-1 pada pertemuan pertama.

"Fokus intinya yang harus kami terapkan. Setelah itu kami juga bisa memanfaatkan kelemahan mereka di pertemuan pertama yakni terutama stamina," kata Rohit seperti dilansir situs resmi klub.

"Mereka menekan diawal namun kendur saat pertandingan sudah berjalan. Tapi bisa saja mereka sudah mengantisipasinya," kata Rohit menambahkan.

Persija Jakarta mau tak mau harus menang di laga ini demi menghidupkan asa lolos dari fase grup. Tim asuhan Ivan Kolev terpaksa turun ke peringkat ketiga usai Nih Duong mengalahkan Shan United.

Rohit Chand dan kawan-kawan baru mengoleksi empat poin dari tiga pertandingan. Di fase grup, Persija tinggal menyisakan tiga pertandingan lagi termasuk laga melawan Ceres.

Setelah melawan Ceres, Persija akan bertandang ke Vietnam untuk menantang Binh Duong. Pada laga terakhir, juara Liga 1 ini menjamu wakil Myanmar, Shan United.

 

Tim Bagus

Para pemain Persija Jakarta foto bersama sebelum melawan Becamex Binh Duong pada laga Piala AFC di SUGBK, Jakarta, Selasa (26/2). Kedua klub bermain imbang 0-0. (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)

Rohit menambahkan, Ceres bukanlah tim yang mudah ditaklukkan. Kekuatan wakil Filipina ini terletak pada banyaknya pemain naturalisasi.

Kendati demikian, Rohit mengatakan Persija Jakarta sudah menyiapkan strategi untuk membendung agresivitas Ceres.

"Saya akui mereka tim bagus secara kualitas, mereka pengalaman di Asia ditambah banyak pemain naturalisasinya. Kami juga sedikit kecolongan di awal hal itu harus diantisipasi,"ujar Rohit mengakhiri.

Klasemen Grup G Piala AFC

 No  Tim  Main  Menang  Imbang  Kalah  Memasukan  Kemasukan  Poin
 1  Ceres Negros  3  3  0  0  7  3  9
 2  Binh Duong 4  2  1  1  9  4  7
 3  Persija Jakarta  3  1  1  1  3  2  4
 4  Shan United  3  0  0  4  4  14  0

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Ekspresi Jennie Blackpink Mirip dengan Kucing Ini Sukses Bikin Gemas

Posted: 21 Apr 2019 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Tentunya bagi kamu penggemar setia girl band Blackpink, nama Jennie Kim atau yang akrab disapa Jennie sudah tidak asing lagi di telinga. Perempuan cantik kelahiran 16 Januari 1996 ini merupakan salah satu member yang menempati posisi sebagai main rapper dalam grupnya. 

Jennie resmi menjadi trainee YG Entertainment terhitung sejak Agustus 2010 yang sebelumnya sempat muncul dalam video klip G-Dragon dalam single That XX pada tahun 2012. Pesona kecantikan Jennie tentunya sudah tidak perlu diragukan lagi. 

Kali ini seorang pengguna akun Twitter @jenniesofty, menggabungkan potret Jennie di berbagai kesempatan dengan beberapa ekspresi kucing. Tentunya, perpaduan antara ekspresi Jennie dengan ekspresi kucing ini sukses bikin netizen gemas.

Nah, penasaran kan bagaimana potretnya? Berikut Liputan6.com rangkum dari akun Twitter @jenniesofty potret ekspresi Jennie mirip kucing, Senin (22/4/2019).

Potret Ekspresi Jennie Mirip Kucing

1. Dalam ekspresi yang menyebalkan, Jennie tetap menggemaskan bukan? 

Ekspresi Jennie (Sumber: Twitter: /jenniesofty)

2. Menggunakan topi baret, ekspresi Jennie menopang dagu ini mirip dengan kucing ya? 

Ekspresi Jennie (Sumber: Twitter: /jenniesofty)

3. Sedang termenung, ekspresi polos Jennie ini pasti bikin kamu gemas 

Ekspresi Jennie (Sumber: Twitter: /jenniesofty)

Gemas kan?

4. Menjulurkan lidah sambil memejamkan mata, ekspres Jennie ini juga bikin kamu klepek-klepek

Ekspresi Jennie (Sumber: Twitter: /jenniesofty)

5.  Kalau kamu yang cobain, kira-kira bakal semenggemaskan Jennie enggak ya? 

Ekspresi Jennie (Sumber: Twitter: /jenniesofty)

6. Menggunakan bandana telinga kelinci, ekspresi Jennie bak kucing ini bikin kamu susah kedip 

Ekspresi Jennie (Sumber: Twitter: /jenniesofty)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Erupsi Gunung Agung, Penerbangan di Bandara Ngurah Rai Masih Normal

Posted: 21 Apr 2019 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan melalui Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah IV Bali menyatakan penerbangan dari dan menuju Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai atau disebut Bandara Ngurah Rai Bali masih berjalan normal.

Hal ini menyusul terjadinya kembali erupsi Gunung Agung di Kabupaten Karangasem, Bali, pada Minggu, 21 April 2019. 

"Kami akan terus mengupdate kondisi terkini mengenai erupsi Gunung Agung, saat ini operasional penerbangan di Bandara  Gusti Ngurah Rai Bali masih normal," tutur Polana B Pramesti selaku Direktur Jenderal Perhubungan Udara, di Jakarta. 

Polana juga mengimbau kepada seluruh pihak terkait untuk terus melakukan koordinasi dan memonitor  erupsi Gunung Agung Bali. 

Berdasarkan data dari Badan Geologi, Pos Pengamatan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi ( PVMBG)  Pos Pengamatan Gunungapi Agung, erupsi Gunung Agung terjadi pada pukul 18.56 WITA dengan tinggi kolom abu teramati kurang lebih 3.000 meter di atas puncak, angin  bergerak ke arah barat dengan intensitas tebal.

"Penumpang tidak perlu panik, karena kita sudah memiliki SOP dan contigency plan jika terjadi VA. Sebab pemerintah melalui Ditjen Hubud tetap mengutamakan  keselamatan dan keamanan penerbangan," ujar Polana, Senin (22/4/2019). 

Di tempat terpisah, Kepala Otoritas Bandar Udara Wilayah IV Bali, Elfi Amir menuturkan, hasil paper tes sampai pukul 21.30 WITA masih menunjukan negatif.

"Memang  vulcanic ash (VA)  pada hari Minggu lebih luas sebarannya tetapi kondisi bandara aman," kata Elfi. 

Elfi mengimbau kepada para pengguna jasa angkutan udara agar tidak panik terhadap erupsi Gunung Agung, sebab dalam menanggulangi bencana, abu vulkanik, bandara telah memiliki standar operasional prosedur (SOP). 

 

 

* Ikuti Hitung Cepat atau Quick Count Hasil Pilpres 2019 dan Pemilu 2019 di sini

 

Dentuman Erupsi Gunung Agung Terdengar hingga Jarak 40 KM

Gunung Agung erupsi lagi

Sebelumnya, Petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Bali bersama unsur terkait seperti SAR, polisi, dan TNI bergerak cepat melakukan pembagian masker kepada masyarakat di daerah terdampak abu vulkanik Gunung Agung.

"BPBD di sekitar Gunung Agung seperti BPBD Kabupaten Karangasem, BPBD Klungkung, BPBD Bali, dan aparat lain telah menyiapkan masker yang akan dibagikan kepada masyarakat yang terdampak," kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB, Sutopo Purwo Nugroho, Minggu, 21 April 2019.

Letusan Gunung Agung pukul 18.56 Wita sebagaimana dilaporkan Pos Pengamatan Gunung Agung memiliki tinggi kolom abu vulkanik mencapai sekitar 3.000 meter di atas puncak kawah atau 6.142 meter di atas permukaan laut. Kolom abu vulkanik kelabu tebal, tertiup angin condong ke arah Barat. Erupsi ini terekam di seismogram dengan durasi ± 1 menit 22 detik.

"Erupsi ini lebih besar dibandingkan erupsi tadi pagi pukul 03.21 Wita yang tinggi kolom abu vulkanik mencapai 2.000 meter," katanya.

Diperkirakan, hujan abu akan jatuh di sekitar Gunung Agung, khususnya di wilayah selatan hingga barat daya sesuai citra satelit Himawari.

Erupsi disertai lontaran batu pijar di sekitar puncak Gunung Agung. Lontaran material letusan berupa abu vulkanik dan pasir mencapai 2.500 hingga 3.000 meter dari puncak ke segala arah. "Suara letusan terdengar hingga Bangli dan Klungkung (jaraknya 40 km ke Gunung Agung). Tidak ada korban jiwa. Masyarakat juga tidak perlu mengungsi," tegas Sutopo.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Arsenal Tumbang Dilibas Crystal Palace

Posted: 21 Apr 2019 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Hasil buruk harus ditelan Arsenal setelah tumbang dikalahkan Crystal Palace.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mengaku Wanita Tulen, Lucinta Luna Nekat Buka Baju di Depan Deddy Corbuzier

Posted: 21 Apr 2019 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Lucinta Luna ribut besar dengan Deddy Corbuzier. Keributan itu direkam Lucinta di Live Instagram. Dalam percakapan video tersebut, Lucinta Luna menuntut Deddy Corbuzier untuk meminta maaf kepadanya.

Belum jelas apa masalah yang terjadi antara Deddy Corbuzier dan Lucinta Luna. Hanya saja, Lucinta seperti tak terima karena Deddy menyebutnya sebagai seorang cowok.

Seperti diketahui, identitas Lucinta Luna memang menjadi kontroversi. Kabarnya ia merupakan seorang transgender. Hal ini terungkap dari beberapa bukti putusan pengadilan tentang penggantian nama aslinya Muhammad Fatah menjadi Ayluna.

Dalam laporan kepolisian beberapa waktu lalu, polisi juga menuliskan jenis kelamin Lucinta Luna sebagai laki-laki atau perempuan. Tak heran banyak yang percaya Lucinta Luna bukanlah wanita tulen.

Persepsi ini juga yang sepertinya membuat Lucinta Luna gerah. Makanya ia mengamuk dan menuntut permohonan Deddy Corbuzier yang menyinggung soal jenis kelaminnya.

Namun, diskusi Deddy-Lucinta malah berlangsung memanas. Deddy ngotot merasa tidak bersalah, sedangkan Lucinta Luna juga semakin emosi. Puncaknya Deddy mengusir Lucinta dari tempatnya bertemu.

"Ya udah lo yang dateng ke sini kan, ya udah, sekarang keluar, (tempat) ini punya gue, yang berurusan sama polisi lo bukan gue," usir Deddy Corbuzier.

Lepas Baju

Lucinta Luna

Tak terima dengan perkataan Deddy, Lucinta semakin naik pitam. Ia bahkan nekat mencopot cardigannya dan mengancam untuk membuka seluruh bajunya agar Deddy Corbuzier mempercayainya.

"Hey gue perempuan, lu lihat. Ini gue buka nih," ceplos Lucinta Luna.

Melihat kejadian itu, Deddy Corbuzier pun coba menenangkan Lucinta Luna. Ayah satu anak itu langsung meminta maaf sambil memeluk Lucinta Luna yang menangis sesegukan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3 Tekno: Ucapan Selamat Hari Kartini Trending Topic di Twitter

Posted: 21 Apr 2019 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Bertepatan dengan 21 April, masyarakat Indonesia merayakan hari lahirnya RA Kartini.

Sebagai pahlawan emansipasi perempuan di Indonesia, Kartini berhasil memperjuangkan hak agar perempuan bisa mendapat pendidikan yang sama dengan kaum laki-laki.

Mengapresiasi perjuangannya, warganet pun memperingati Hari Kartini dengan beragam cuitan di Twitter.

Artikel tentang beragam twit warganet tersebut nyatanya menjadi artikel terpopuler Tekno Liputan6.com.

Tak cuma itu, dua artikel yang tak kalah populernya adalah harga Samsung Galaxy J3 Prime 2016, dan Mi 9 SE yang bakal meluncur di pasar global.

Simak informasi lengkapnya berikut ini.

1. Ucapan Selamat Hari Kartini Riuhkan Lini Masa Twitter

Merayakan Hari Kartini 2018, nggak ada salahnya untuk mengetahui dua makanan yang jadi favorit R.A. Kartini. (istimewa)

Tiap tahun, tanggal 21 April diperingati sebagai Hari Kartini oleh orang Indonesia.

Pasalnya, di tanggal tersebut pada tahun 1897, RA Kartini yang dikenal sebagai pahlawan emansipasi perempuan lahir.

Perjuangannya untuk membuat perempuan bisa mendapat pendidikan yang sama dengan kaum laki-laki membuat tanggal lahirnya diperingati setiap tahun sebagai Hari Kartini.

Selengkapnya baca di sini

2. Harga Samsung Galaxy J3 Prime 2016 di Indonesia

Ilustrasi Samsung Galaxy J3 Prime (Sumber: Samsung)

Siapa sih yang nggak tahu Samsung? Seluruh dunia telah mengakui keunggulan produk keluaran vendor asal Korea Selatan tersebut.

Samsung bahkan menjadi salah satu perusahaan elektronik terbesar di dunia dan telah beroperasi di 58 negara.

Samsung didirikan oleh Lee Byung-chull pada tanggal 1 Maret 1938 di Daegu, Korea Selatan.

Selengkapnya baca di sini

3. Mi 9 SE Bakal Rilis Secara Global

Mi 9 SE bakal meluncur di pasar global. (Doc: Gizchina)

Setelah dirilis di Tiongkok, Mi 9 SE smartphone pertama yang diperkuat Snapdragon 712 bakal dihadirkan secara global.

Hal ini diumumkan langsung oleh Xiaomi lewat akun Twitter resminya. Sekadar informasi, pendahulunya Mi 9 SE, yakni Mi 8 SE tak dijual secara global. Perangkat tersebut hanya dijual di Tiongkok.

Mengutip laman Gizmochina, Minggu (21/04/2019), perangkat ini bakal segera dijual di sejumlah negara secara resmi oleh Xiaomi atau melalui distributor resmi mereka.

Selengkapnya baca di sini

(Ysl/Jek)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Toyota C-HR Hybrid Resmi Berbanderol Harga Rp523 Juta di Indonesia

Posted: 21 Apr 2019 09:28 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Bertepatan dengan Hari Bumi, Senin (22/4/2019), PT Toyota Astra Motor (TAM), resmi meluncurkan model hybrid terbarunya. Toyota C-HR Hybrid menjadi pelengkap line-up mobil ramah lingkungan raksasa asal Jepang ini, yaitu Prius, Camry, dan Alphard.

Dijelaskan Yoshihiro Nakata, Presiden Direktur PT TAM, pihaknya sendiri sudah ikut mengembangkan mobil ramah lingkungan di Indonesia. Bahkan, hal tersebut sudah berlangsung beberapa tahun belakangan.

"Kami menambah jajaran model hybrid kami dengan meluncurkan Toyota C-HR Hybrid di Indonesia," jelas Nakata di sela-sela peluncuran Toyora C-HR hybrid di Senayan Jakarta Pusat.

Sementara itu, menurut Anton Jimmi Suwandi, Direktur Pemasaran PT TAM, Toyota C-HR Hybrid ini mendapatkan berbagai keunggulan. Tidak hanya soal ramah lingkungan dan efisiensi bahan bakar, tapi juga kenyamanan dan performa berkendara.

 

Harga Toyota C-HR Hybrid

Tooyota C-HR Hybrid resmi dijual di Indonesia bertepatan dengan Hari Bumi. (Arief A/Liputan6.com)

"Selain melakukan sejumlah improvement agar Toyota C-HR tampil lebih stylish, kami juga memperkenalkan warna baru, yaitu radiant green," tambah Anton di tempat yang sama.

Untuk harganya, Toyota C-HR Hybrid ini dilepas dengan harga yang cukup kompetitif, yaitu Rp523 juta. Dengan banderol tersebut, harga model hybrid ini beda Rp30 juta dengan varian konvensional.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Teror Bom Beruntun di Sri Lanka, Korban Tewas Meningkat Jadi 290 Orang

Posted: 21 Apr 2019 09:21 PM PDT

Liputan6.com, Kolombo - Korban tewas insiden pengeboman beruntun di Sri Lanka bertambah menjadi 290 orang. Jumlah tersebut adalah para jemaat di tiga gereja, pengunjung tiga hotel elite, dan sebuah rumah warga. Di antara mereka adalah belasan warga negara asing.

Mengutip BBC News pada Senin (22/4/2019) terdapat 500 orang lain yang menderita luka akibat insiden.

Serangan bom Sri Lanka terjadi pada Minggu, 21 April 2019. Ledakan pertama terdengar pada pukul 08.45 pagi waktu setempat. Di antara tempat yang menjadi target adalah Gereja St. Anthony di Kolombo, St. Sebastian di Kota Negombo, sebuah gereja lagi di Kota Batticaloa, Hotel Shangri La, Cinnamon Grand Hotel, dan Hotel Kingsbury.

Tidak berhenti pada pengeboman ke-enam tempat itu, pada 14.00 waktu setempat terjadi ledakan ketujuh yang terjadi di distrik Dehiwala Kolombo, Sri Lanka.

30 menit berselang dari ledakan ke-tujuh, bom kembali diledakkan. Ledakan kedelapan terjadi di distrik Dematagoda. Firstpost melaporkan bahwa ledakan di Dehiwala menghantam Hotel Tropical Inn.

Korban Asing

Ambulans terlihat di luar Gereja St Anthony's Shrine setelah ledakan di Kochchikade, Kolombo, Sri Lanka, Minggu (21/4). Seorang pejabat di rumah sakit Batticaloa mengatakan kepada AFP, lebih dari 300 orang telah dirawat setelah ledakan terjadi. (ISHARA S. KODIKARA/AFP)

Sebagian besar dari mereka yang terbunuh merupakan warga negara Sri Lanka. Kementerian Luar Negeri negara ini menyebut, ada 36 warga negara asing yang turut menjadi korban meninggal dalam serangan bom tersebut.

Namun sebagian besar jenazah yang ditemukan petugas masih belum teridentifikasi di kamar mayat di beberapa rumah-sakit Kolombo.

WNA yang dimaksud antara lain:

1. 5 warga negara Inggris,

2. 2 warga negara Amerika Serikat,

3. 3 warga negara Denmark,

4. 1 warga negara Portugis,

5. 3 warga negara India,

6. 2 insinyur dari Turki, menurut Anadolu News Agency, serta

7. 1 warga dari Belanda.

8. 1 warga Jepang

Tidak Ada Korban WNI

Gedung Pancasila. (Liputan6.com/Gempur M Surya)

Seorang WNI berinisial KW sedang berada di Hotel Shangri La, salah satu titik yang menjadi lokasi ledakan. Namun, Kedutaan Besar Republik Indoneisa (KBRI) Kolombo memastikan bahwa yang bersangkutan dalam keadaan selamat dan sudah dievakuasi oleh aparat keamanan Sri Lanka.

"Beberapa WNI lainnya yang menginap di hotel Shangri La tidak berada di hotel saat kejadian," tulis KBRI Kolombo melalui keterangan resmi yang diterima oleh Liputan6.com pada Senin (22/4/2019).

"KBRI Kolombo terus memantau perkembangan situasi, termasuk kondisi WNI di sekitar lokasi kejadian, berkoordinasi dengan otoritas setempat. Hotline KBRI Kolombo +94 77 277 3123," lanjut pernyataan tersebut.

Sementara itu, BBC News malaporkan, otoritas Sri Lanka mengatakan tujuh orang telah ditangkap sehubungan dengan ledakan berantai.

Sebelumnya, News18.com melaporkan bahwa dua bomber bunuh diri diidentifikasi bernama Zahran Hashim, yang melancarkan aksi di Hotel Shangri La; dan Abu Mohammad yang menyerang gereja di Batticalao. Otoritas belum mengonfirmasi laporan tersebut.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Makanan Cepat Saji dan 7 Efeknya Bagi Kesehatan

Posted: 21 Apr 2019 09:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Makanan cepat saji telah menjadi pilihan praktis bagi masyarakat masa kini. Mulai dari layanan drive-thru, delivery, hingga melompat langsung ke restoran cepat saji, jenis makanan satu ini telah menjadi favorit banyak orang.

Menurut analisis data Food Institute dari Biro Statistik Tenaga Kerja di Amerika, para milenial kini menghabiskan 45 persen dari anggaran makanan mereka untuk makan di luar terutama di restoran cepat saji.

Di Indonesia, sudah banyak gerai yang menawarkan makanan cepat saji. Mulai dari gerai berskala internasional hingga gerai lokal. Beragam makanan cepat saji pun ditawarkan dengan berbagai keleza

Konsumsi makanan cepat saji sesekali sah sah saja dilakukan. Namun, jika dikonsumsi terus menerus dan menjadi kebiasaan, makanan cepat saji dapat memengaruhi kesehatan tubuh. Berikut efek makanan cepat saji bagi tubuh dilansir Liputan6.com dari Healthline Senin (22/4/2019):

Kandungan dalam makanan cepat saji

Ilustrasi makanan cepat saji (sumber: iStockphoto)

Gula dan lemak

Banyak makanan cepat saji mengandung cukup banyak gula. Bukan hanya berkalori ekstra, tetapi adanya kandungan ini juga berati sedikitnya nutrisi dalam jenis makanan ini. The American Heart Association (AHA) menyarankan hanya mengonsumsi 100 hingga 150 kalori gula tambahan per hari. Itu sekitar enam hingga sembilan sendok teh.

Banyak minuman cepat sajimenampung lebih dari 12 ons kalori gula. Satu kaleng soda 12 ons mengandung 8 sendok teh gula. Itu sama dengan 140 kalori, 39 gram gula, dan tidak ada nutrisi lain di dalamnya.

Lemak trans adalah lemak buatan yang dibuat selama pemrosesan makanan. Lemak ini juga biasa ditemukan di pai goreng, pastries, adonan pizza, cracker,atau biskuit. Tidak ada jumlah lemak trans yang baik atau sehat. Mengonsumsi makanan yang mengandungnya dapat meningkatkan LDL (kolesterol jahat), menurunkan HDL (kolesterol baik), dan meningkatkan risiko diabetes tipe 2 dan penyakit jantung.

Restoran juga dapat menambah masalah penghitungan kalori. Dalam sebuah penelitian, orang yang makan di restoran yang mereka asosiasikan sebagai "sehat" masih meremehkan jumlah kalori dalam makanan mereka sebesar 20 persen.

Sodium

Kombinasi lemak, gula, dan banyak sodium (garam) dapat membuat makanan cepat saji terasa lebih enak bagi sebagian orang. Tetapi makanan tinggi natrium dapat menyebabkan retensi air, itulah sebabnya Anda mungkin merasa engah, kembung, atau kekenyangan setelah makan makanan cepat saji.

Makanan tinggi sodium juga berbahaya bagi orang dengan kondisi tekanan darah. Sodium dapat meningkatkan tekanan darah dan memberi tekanan pada jantung dan sistem kardiovaskular. Menurut sebuah penelitian, sekitar 90 persen orang dewasa meremehkan berapa banyak natrium dalam makanan cepat saji mereka.

Studi ini mensurvei 993 orang dewasa dan menemukan bahwa tebakan mereka enam kali lebih rendah dari jumlah sebenarnya (1.292 miligram). Ini berarti perkiraan natrium dimatikan lebih dari 1.000 mg.

Perlu diingat bahwa AHA merekomendasikan orang dewasa untuk makan tidak lebih dari 2.300 miligram sodium per hari. Satu makanan cepat saji bisa memiliki julmah sodium dari setengah hari makan Anda.

Efek pada sistem pencernaan dan kardiovaskular

Ilustrasi seistem pencernaan (sumber: iStockphoto)

Sebagian besar makanan cepat saji, termasuk minuman dan makanan ringannya, sarat dengan karbohidrat dengan sedikit atau tanpa serat. Ketika sistem pencernaan Anda memecah makanan ini, karbohidrat dilepaskan sebagai glukosa (gula) ke dalam aliran darah Anda. Akibatnya, gula darah Anda meningkat.

Pankreas Anda merespons lonjakan glukosa dengan melepaskan insulin. Insulin mengangkut gula ke seluruh tubuh ke sel-sel yang membutuhkannya untuk energi. Saat tubuh Anda menggunakan atau menyimpan gula, gula darah Anda kembali normal.

Proses gula darah ini sangat diatur oleh tubuh Anda, dan selama Anda sehat, organ-organ Anda dapat menangani lonjakan gula ini dengan benar. Tetapi sering mengonsumsi karbohidrat dalam jumlah tinggi dapat menyebabkan lonjakan gula darah Anda berulang kali.

Seiring waktu, lonjakan insulin ini dapat menyebabkan respons insulin normal tubuh terputus. Ini meningkatkan risiko Anda terhadap resistensi insulin, diabetes tipe 2, dan penambahan berat badan.

Efek pada sistem pernapasan

ilustrasi sesak napas (sumber: iStockphoto)

Kelebihan kalori dari makanan cepat saji bisa menyebabkan kenaikan berat badan. Ini bisa mengarah pada obesitas. Obesitas meningkatkan risiko Anda untuk masalah pernapasan, termasuk asma dan sesak napas.

Berat badan ekstra dapat memberi tekanan pada jantung dan paru-paru. Anda mungkin mengalami kesulitan bernapas saat berjalan, menaiki tangga, atau berolahraga. Untuk anak-anak, risiko masalah pernapasan sangat jelas.

Satu studi menemukan bahwa anak-anak yang makan makanan cepat saji setidaknya tiga kali seminggu lebih mungkin untuk mengembangkan asma pada pernapasannya.

Efek pada sistem saraf pusat dan reproduksi

Sistem saraf pusat

Makanan cepat saji bisa memuaskan rasa lapar dalam jangka pendek, tetapi hasil jangka panjangnya kurang positif. Orang yang makan makanan cepat saji dan kue kering olahan memiliki kemungkinan 51 persen lebih tinggi untuk mengalami depresi daripada orang yang tidak makan makanan itu atau makan dalam jumlah sedikit.

Sistem reproduksi

Bahan dalam junk food dan makanan cepat saji mungkin berdampak pada kesuburan Anda. Satu studi menemukan bahwa makanan olahan mengandung phthalate. Phthalate adalah bahan kimia yang dapat mengganggu cara kerja hormon dalam tubuh Anda. Paparan zat kimia tingkat tinggi ini dapat menyebabkan masalah reproduksi, termasuk cacat lahir.

Efek pada sistem integumentary (kulit, rambut, kuku)

Ilustrasi kulit (sumber: iStockphoto)

Makanan yang Anda makan dapat mempengaruhi penampilan kulit Anda, Di masa lalu, cokelat dan makanan berminyak seperti pizza menjadi penyebab jerawat, tetapi menurut Mayo Clinic, penyebab jerawat akibat makanan adalah karbohidrat yang dikandungnya.

Makanan kaya karbohidrat menyebabkan lonjakan gula darah, dan lonjakan kadar gula darah yang tiba-tiba ini dapat memicu timbulnya jerawat. Menurut sebuah penelitian, anak-anak dan remaja yang makan makanan cepat saji setidaknya tiga kali seminggu juga lebih mungkin terkena eksim. Eksim adalah kondisi kulit yang menyebabkan iritasi kulit yang meradang dan gatal.

Efek pada sistem tulang

Sistem tulang (sumber: iStockphoto)

Karbohidrat dan gula dalam makanan cepat saji dan makanan olahan dapat meningkatkan asam di mulut Anda. Asam ini dapat memecah email gigi. Ketika enamel gigi menghilang, bakteri dapat bertahan, dan gigi berlubang dapat berkembang.

Obesitas juga dapat menyebabkan komplikasi dengan kepadatan tulang dan massa otot. Orang yang mengalami obesitas memiliki risiko lebih besar untuk terjatuh dan patah tulang. Penting untuk terus berolahraga untuk membentuk otot, yang mendukung tulang Anda, dan menjaga pola makan yang sehat untuk meminimalkan keropos tulang.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

MU Dihajar Everton, Solskjaer Tuai Kritik Pedas

Posted: 21 Apr 2019 09:20 PM PDT

Jakarta Manchester United (MU) menelan kekalahan memalukan 0-4 markas Everton dalam laga lanjutan Liga Inggris, Minggu (21/4/2019). Hasil negatif ini mengundang berbagai komentar pedas yang ditujukan kepada manajer Ole Gunnar Solskjaer.

Bermain di Goodison Park, Manchester United membawa misi meraih poin penuh agar bisa merangsek masuk ke empat besar. Sayang yang terjadi malah sebaliknya. Everton melibas Paul Pogba dkk dengan empat gol tanpa balas. 

Hasil tersebut menambah panjang rentetan hasil buruk yang dituai MU. Dari lima pertandingan terakhir di semua kompetisi, Setan Merah hanya meraih satu kemenangan dan sisanya berujung kekalahan.

Kekalahan atas Everton seolah menjadi puncak kesabaran publik terhadap Solskjaer. Serangkaian keraguan mulai tertuju pada pelatih asal Norwegia tersebut. Bahkan tak sedikit yang datang dari sosok legenda klub.

Salah satunya terlontar dari Paul Ince, yang pernah membela MU di awal era 90-an. Setelah melihat laga tersebut, ia meragukan Solskjaer merupakan sosok yang tepat untuk Manchester United.

"Cara Mancehster United tampil sekarang, anda harus mempertanyakan apakah Ole Gunnar Solskjaer adalah sosok yang tepat?" tutur Ince seperti yang dikutip dari Express.

"Anda tak boleh dipermalukan di Goodison Park sepert ini," imbuh dia, tentang kekalahan MU

 

Sangat Buruk

Kritikan lebih pedas terlontar dari Louis Saha. Mantan striker yang menyumbangkan 42 gol dari 124 penampilan di semua kompetisi untuk Manchester United itu menganggap performa bekas klubnya menjijikan.

"Ini menjijikan, penampilan yang sangat buruk," ujar Saha. "Sikap adalah apa yang kami bicarakan sebelumnya, anda bisa melihat kaki-kaki yang berat, bukan sikap yang buruk saat sesuatu berjalan buruk," tambahnya.

"Anda merasa bahwa tak ada respons langsung, agresivitas tidak ada. Tekanan mungkin cuma setengah. Sebagai penggemar Manchester United, saya tak paham dengan apa yang saya lihat," tandasnya.

Padahal belum lama ini, Solskjaer diangkat sebagai pelatih tetap Manchester United dengan kontrak berdurasi tiga tahun. Keputusan itu diambil pihak manajemen yang menganggapnya telah berhasil membawa MU kembali ke jalur kemenangan.

Sumber: Bola.net

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Nam Tae Hyun Eks Winner Akui Pacaran dengan Jang Jae In

Posted: 21 Apr 2019 09:20 PM PDT

Liputan6.com, Seoul - Keterlibatan Nam Tae Hyun di variety show Studio Vibes ternyata membuahkan cerita cinta dengan Jang Jae In. Kabar hubungan asmara Nam Tae Hyun - Jang Jae In ini, baru saja terkuak lewat pemberitaan di media massa Korea Selatan pada hari ini, Senin (22/4/2019).

Dilansir dari Soompi, kabar ini telah dibenarkan langsung oleh agensi Nam Tae Hyun.

"Benar bahwa Nam Tae Hyun dan Jang Jae In berkencan. Hubungan mereka terjalin saat syuting Studio Vibes di tvN," tutur perwakilan agensi mantan anggota Winner tersebut.

Saat ini, Nam Tae Hyun dan Jang Jae In tengah menyelesaikan syuting Studio Vibes tahap akhir.

Siapa Jang Jae In?

Nam Tae Hyun dan Jang Jae In (Soompi)

Jang Jae In sendiri, lebih tua tiga tahun dari Nam Tae Hyun. Wanita tersebut kelahiran tahun 1991, sementara sang kekasih lahir pada 1994.

Jang Jae In sendiri dikenal publik sebagai penyanyi. Ia pernah berduet dengan Suho EXO pada 2018 dalam lagu "Do You Have a Moment" dan "Dinner" untuk proyek SM Station.

Kesibukan Nam Tae Hyun

Nam Tae Hyun. (Foto: soompi.com)

Setelah meninggalkan YG Entertainment pada 2016, Nam Tae Hyun kembali sibuk di industri hiburan. Yang terbaru, ia akan tampil dalam produksi teater musikal bertajuk "Mefisto" yang akan mulai dimainkan pada 25 Mei mendatang.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Siapa pun Pemenang Pilpres, Pasar Saham Bakal Tetap Menguat

Posted: 21 Apr 2019 09:17 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Penyelenggaraan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 pada 17 April diyakini ikut berdampak terhadap laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG).

Kendati demikian, Associate Director of Research and Investment PT Pilarmas Investindo Sekuritas Maximilianus Nico Demus mengatakan, penyelenggaraan pesta demokrasi justru merupakan pendorong positif terhadap pergerakan IHSG sejak Pilpres 2004.

"Kalau diambil data dari 2004, tentu Pilpres merupakan booster yang positif terhadap pergerakan IHSG," ujar dia saat berbincang dengan Liputan6.com, Senin (22/4/2019).

Dia pun menyatakan, siapa pun pemenang pada pemilu kali ini, itu tetap akan memberikan dampak bagus bagi pergerakan di pasar modal.

Dengan catatan, apabila yang menang petahana, IHSG akan bergerak menguat diikuti dengan penguatan rupiah dan imbal hasil obligasi yang mengalami penurunan.

"Apabila yang menang bukan petahana, tetap ada kenaikan, tapi tidak sebanyak petahana," dia menambahkan.

Lebih lanjut, ia pun mengingatkan, perhatian investor asing terhadap pasar saham Indonesia sebenarnya adalah stabilitas ekonomi dan politik di Tanah Air.

"Jadi isu-isu yang ada sedikit banyak akan tecermin di IHSG dalam beberapa waktu ke depan," pungkas dia.

Investor Tak Khawatirkan Hasil Quick Count Pemilu 2019

lustrasi Investasi Penanaman Uang atau Modal (iStockphoto)

Ekonom menilai, pelaksanaan pemilihan umum (Pemilu) 2019 yang berjalan lancar, aman, dan damai mendapatkan respons positif dari pasar.

Terkait ada salah satu pihak yang tak puas dengan hasil quick count atau hitung cepat Pemilu 2019 memang membuat investor wait and see, tetapi tidak ganggu pasar keuangan.

"Biasa saja. Reaksi positif dengan pemilu lancar, aman, dan damai, tidak ada yang dikhawatirkan," ujar Ekonom PT Bank Central Asia Tbk, David Sumual, saat dihubungi Liputan6.com, Sabtu (20/4/2019).

Ia menuturkan, ada salah pihak yang tak puas dengan hitung cepat Pemilu 2019 tidak perlu dikhawatirkan. Hal ini mengingat sentimen domestik terkait pemilu sudah berjalan aman, lancar dan damai.

Pemilu berjalan aman dan damai itu direspons positif dengan laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 25,67 poin atau 0,40 persen ke posisi 6.507 pada Kamis 18 April 2019.Investor asing beli saham Rp 1,4 triliun di pasar reguler.

"Tidak ada kekhawatiran. Financial market lebih ke eksternal sentiment. Isu domestik sudah selesai," ujar David.

Namun, David menuturkan, memang investor besar juga menanti pengumuman resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk hasil Pilpres 2019. "Pemilu berjalan lancar, tidak ada keributan. Memang investor besar wait and see," ujar dia.

Seperti diketahui, berdasarkan hitung cepat Pilpres 2019, pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01 Joko Widodo (Jokowi) dan Ma'ruf Amin unggul dari pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno.

Selain itu juga menanti tahapan berikutnya setelah pemilu 2019 yaitu kabinet pemerintahan mendatang. Investor ingin mengetahui kebijakan-kebijakan pemerintahan mendatang.

"Ada perubahan kabinet, kebijakan itu bisa berubah. Kebijakan lima tahun ke depan bagaimana. Investor melihat bagaimana konsistensi kebijakan dan masalah birokrasi, doing of ease business," tutur dia.

 

 

 

 

Investasi Bakal Mengalir Deras ke RI

Investasi diyakini akan mulai mengalir masuk ke Indonesia pasca berlangsungnya pemilihan umum (pemilu). Selama ini banyak investor yang menunggu kondisi pasca pesta demokrasi dan kandidat calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) yang akan terpilih.

Ekonom Asia Development Bank Institute, Eric Suganti mengatakan berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, pada 2019 ini investor menyoroti pelaksanaan dan hasil dari pemilu. Banyak yang masih menunggu kondisi di dalam negeri pasca pemilu.

"Ada fenomena bahwa investor di sektor riil dalam posisi wait and see menunggu hasil pemilu 2019," ujar dia di Jakarta, Jumat, 19 April 2019.

Pengamat Kebijakan Publik, Sidik Pramono menyatakan, meski pemilu berlangsung relatif aman dan kondusif, namun masih ada satu hal lagi yang harus dipenuhi jika ingin investasi nasional segera tumbuh, yaitu soal kepastian investasi.

Menurut dia, tingginya tingkat ketidakpastian berinvestasi di Indonesia disebabkan oleh kebijakan sering berubah-ubah. Hal ini yang kerap dikeluhkan oleh para investor.‎

"Banyak faktor yang dapat mengubah suatu kebijakan, namun di Indonesia saya melihat seringkali dikarenakan adanya pergantian pimpinan atau adanya kepentingan lain," ungkap dia.‎

Hal tersebut, lanjut Sidik, membuat investor yang merujuk pada suatu kebijakan untuk menjalankan bisnisnya harus mengalami kerugian karena kebijakannya berubah dan tidak sejalan dengan rencana bisnis yang sudah disusun oleh investor.

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Serunya ASN Lomba Nyanyi di HUT Kota Semarang

Posted: 21 Apr 2019 09:17 PM PDT

Sejumlah ASN mengambil gambar rekannya yang mengikuti lomba bernyanyi dengan lipsync di  Halaman Balai Kota Semarang, Senin ( 22/4). Acara yang diikuti oleh sepuluh kelompok dari gabungan ASN yang bekerja di Pemkot Semarang ini turut menyemarakkan HUT Kota Semarang ke-472.  (Liputan6.com/Gholib)

Sejumlah ASN mengambil gambar rekannya yang mengikuti lomba bernyanyi dengan lipsync di Halaman Balai Kota Semarang, Senin ( 22/4). Acara yang diikuti oleh sepuluh kelompok dari gabungan ASN yang bekerja di Pemkot Semarang ini turut menyemarakkan HUT Kota Semarang ke-472. (Liputan6.com/Gholib)

Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) mengikuti lomba bernyanyi dengan lipsync di  Halaman Balai Kota Semarang, Senin ( 22/4). Acara yang diikuti oleh sepuluh kelompok dari gabungan ASN yang bekerja di Pemkot Semarang ini turut menyemarakkan HUT Kota Semarang ke-472.  (Liputan6.com/Gholib)

Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) mengikuti lomba bernyanyi dengan lipsync di Halaman Balai Kota Semarang, Senin ( 22/4). Acara yang diikuti oleh sepuluh kelompok dari gabungan ASN yang bekerja di Pemkot Semarang ini turut menyemarakkan HUT Kota Semarang ke-472. (Liputan6.com/Gholib)

Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) mengikuti lomba bernyanyi dengan lipsync di  Halaman Balai Kota Semarang, Senin ( 22/4). Acara yang diikuti oleh sepuluh kelompok dari gabungan ASN yang bekerja di Pemkot Semarang ini turut menyemarakkan HUT Kota Semarang ke-472.  (Liputan6.com/Gholib)

Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) mengikuti lomba bernyanyi dengan lipsync di Halaman Balai Kota Semarang, Senin ( 22/4). Acara yang diikuti oleh sepuluh kelompok dari gabungan ASN yang bekerja di Pemkot Semarang ini turut menyemarakkan HUT Kota Semarang ke-472. (Liputan6.com/Gholib)

Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) berpose seusai mengikuti lomba bernyanyi dengan lipsync di  Halaman Balai Kota Semarang, Senin ( 22/4). Acara yang diikuti oleh sepuluh kelompok dari gabungan ASN yang bekerja di Pemkot Semarang ini turut menyemarakkan HUT Kota Semarang ke-472.  (Liputan6.com/Gho

Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) berpose seusai mengikuti lomba bernyanyi dengan lipsync di Halaman Balai Kota Semarang, Senin ( 22/4). Acara yang diikuti oleh sepuluh kelompok dari gabungan ASN yang bekerja di Pemkot Semarang ini turut menyemarakkan HUT Kota Semarang ke-472. (Liputan6.com/Gho

Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) mengikuti lomba bernyanyi dengan lipsync di  Halaman Balai Kota Semarang, Senin ( 22/4). Acara yang diikuti oleh sepuluh kelompok dari gabungan ASN yang bekerja di Pemkot Semarang ini turut menyemarakkan HUT Kota Semarang ke-472.  (Liputan6.com/Gholib)

Sejumlah Aparatur Sipil Negara (ASN) mengikuti lomba bernyanyi dengan lipsync di Halaman Balai Kota Semarang, Senin ( 22/4). Acara yang diikuti oleh sepuluh kelompok dari gabungan ASN yang bekerja di Pemkot Semarang ini turut menyemarakkan HUT Kota Semarang ke-472. (Liputan6.com/Gholib)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal 8 Besar Piala Indonesia: Aroma Dendam di Borneo FC vs Persib Bandung

Posted: 21 Apr 2019 09:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Piala Indonesia sudah memasuki babak 8 besar yang akan berlangsung dengan sistem dua leg. Salah satu partai yang patut ditunggu adalah Borneo FC vs Persib Bandung.

Ada aroma balas dendam pada laga ini. Pelatih Borneo FC, Mario Gomez pernah menukangi Persib Bandung di Liga 1 musim lalu.

Meski didukung bobotoh, Gomez akhirnya harus lengser dari kursinya sebagai pelatih Persib Bandung. Jabatannya kini dipegang oleh mantan pemain Persib Bandung, Miljan Radovic.

Pada leg pertama Piala Indonesia, Persib akan lebih dulu bertandang ke Samarinda. Di laga ini, Maung Bandung tidak bisa memainkan dua pemain barunya, Achmad Jufriyanto dan Artur Gevorkyan.

"Mereka tidak bisa main lawan Borneo tapi kalau di semifinal bisa main. Artur juga bisa, siap untuk kompetisi (Liga 1) dan semifinal (Piala Indonesia), tapi Jupe belum. Jupe nanti main. (Dua pemain) itu big kualitas untuk Persib, saya senang kalau mereka datang," kata pelatih Persib, Miljan Radovic, dikutip dari Ayo Bandung.

 

Jadwal 8 Besar Piala Indonesia

Berikut ini jadwal lengkap laga perempat final Piala Indonesia 2018:

Leg Pertama

Rabu (24/4/2019): Borneo FC vs Persib di Stadion Segiri, Kota Samarinda

Kamis (25/4/2019): Persebaya vs Madura United di Stadion Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya

Jumat (26/4/2019): Bali United vs Persija di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar.

Sabtu (27/4/2019): Bhayangkara FC vs PSM Makassar di Stadion PTIK, Jakarta Selatan.

Jadwal Piala Indonesia

Leg Kedua

Senin (29/4/2019): Persib vs Borneo FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

Selasa (30/4/2019): Madura United vs Persebaya di Stadion Gelora Madura Ratu Pamekasan.

Jumat (3/5/2019): PSM Makassar vs Bhayangkara FC di Stadion Mattoangin, Kota Makassar.

Sabtu (4/5/2019): Persija vs Bali United di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi.

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Manchester United Digunduli Everton 0-4

Posted: 21 Apr 2019 09:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kekalahan tragis harus diderita Manchester United saat melawat ke markas Everton dalam laga lanjutan Premier League, Minggu (21/4) malam tadi

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Berapa Lama Bumi Mampu Bertahan Secara Saintifik hingga Kiamat Datang?

Posted: 21 Apr 2019 09:10 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Berdasarkan penanggalan radiometrik meteorit, Bumi telah berusia lebih dari 4,54 miliar tahun. Planet tempat manusia bergantung hidup sudah teramat tua, rusak, lagi padat.

Pertanyaannya, sampai kapan Bumi mampu bertahan sebelum kiamat --yang waktunya sepenuhnya jadi hak prerogatif Tuhan-- terjadi?

Sebuah studi terbaru yang dilakukan oleh University of East Anglia, Inggris, memperkirakan Bumi masih mampu menopang kehidupan setidaknya selama 1,75 miliar tahun mendatang.

Tapi syaratnya, selama bencana dahsyat akibat nuklir, tubrukan asteroid raksasa, dan malapetaka lain tak terjadi. Namun, bahkan tanpa skrenario kiamat sedramatis itu, kekuatan astronomi akan memaksa Bumi tak lagi bisa dihuni.

Suatu masa antara 1,75 miliar hingga 3,25 tahun ke depan, Bumi akan keluar dari zona layak huni (habitable), dari Tata Surya ke 'zona panas'. Zonasi tersebut ditentukan oleh air.

Di zona layak huni, sebuah planet --tak peduli apakah ia berada di Tata Surya atau planet alien-- berada dalam jarak yang pas dengan bintangnya, sebagai salah satu syarat keberadaan air.

Saat masuk ke zona panas, Bumi akan mendekat ke Matahari, membuat lautan menguap hingga kering kerontang. Dan tentu saja, kondisi kehidupan, termasuk manusia, tak bakal mampu bertahan.

Namun, kekhawatiran utama para peneliti adalah, manusia sekonyong-konyong pindah ke planet lain tanpa mengetahui sampai kapan planet tersebut bisa bertahan. Apalagi, evolusi kehidupan yang kompleks di Bumi membutuhkan proses panjang dan waktu yang tak sebentar.

Para peneliti mengungkapkan, sel sederhana pertama kali muncul di Bumi hampir 4 miliar tahun yang lalu. "Disusul serangga 400 juta tahun lalu, dinosaurus 300 juta tahun lalu, tanaman berbunga 130 tahun lalu," kata ketua tim peneliti dari University of East Anglia, Andrew Rushby, seperti dimuat situs sains LiveScience.

"Manusia dengan anatomi modern baru ada sekitar 200.000 tahun terakhir. Jadi bisa dilihat, dibutuhkan waktu yang sangat lama bagi kehidupan cerdas untuk berkembang di sebuah planet."

Alat Evaluasi Perkiraan Waktu

Ilustrasi hujan komet ke planet Bumi purba. (Sumber Jet Propulsion Library NASA)

Rushby dan para koleganya membuat alat baru untuk mengevaluasi perkiraan waktu yang tersedia bagi evolusi kehidupan di planet lain: model yang memprediksi sampai kapan batas waktu planet tersebut berada di zona layak huni.

Dalam penelitian yang diterbitkan di jurnal Astrobiology, 18 September 2013, para ilmuwan menerapkan sebuah model ke Bumi dan delapan planet lain yang saat ini berada di zona layak huni, termasuk Mars.

Berdasarkan kalkulasi, masa tinggal Bumi di zona habitasi maksimal tinggal 7,79 miliar tahun. Sementara, planet-planet lain punya waktu bervariasi dari 1 miliar hingga 54,72 miliar tahun.

"Jika kita, manusia, terpaksa pindah ke planet lain. Mars mungkin yang terbaik," kata Rushby dalam pernyataannya. "Jaraknya relatif sangat dekat dengan Bumi, dan masih berada dalam zona layak huni, hingga hidup Matahari berakhir --6 miliar tahun dari sekarang."

Ancaman Kiamat

Ilustrasi hantaman benda planetoid pada Bumi sehingga terciptalah Bulan dari materi yang terlempar ke orbit. (Sumber Wikimedia Commons)

Hasil penelitian tim Rushby amat optimistis ketimbang kalkulasi sejumlah ilmuwan lain, yang memperkirakan, 'kiamat' akan datang lebih cepat dipicu banyak sebab: bencana buatan manusia, robot yang memberontak, tubrukan asteroid, juga badai matahari.

Astronom Kerajaan Inggris, Martin Rees memprediksi, pada 2020 sekitar sejuta orang akan meninggal akibat 'bio-terror atau bio-error'.

"Bioteknologi maju dengan pesat dan tanpa arah. Pada tahun 2020 akan ada ribuan, bahkan jutaan orang punya kemampuan untuk menyebabkan bencana biologis," kata dia, seperti dimuat Yahoo! News yang dikutip oleh Liputan6.com.

Bayangkan ketika produk bioteknologi yang bisa mematikan manusia, secara massal dan cepat dijadikan senjata biologi. Akibatnya sangat mengerikan.

Ada juga ancaman asteroid. Suatu hari, perwakilan pemerintah Amerika Serikat bertanya Kepala NASA Charles Boden, apa respon terbaik jika sebuah asteroid menuju Kota New York? Jawabannya sederhana dan ringkas: "Berdoalah".

NASA mengklaim telah mendeteksi lebih dari 97 persen asteroid "pembunuh planet" di tata surya - batu angkasa yang luasnya 6-7 mil, mirip dengan yang memusnahkan dinosaurus .

Dan, NASA mengakui, pihaknya kini baru bisa sekedar memperingatkan. Belum ada teknologi yang bisa menghentikannya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Cuitan 'Kasian Jodohku' ala Netizen Ini Kocak Tapi Bikin Baper

Posted: 21 Apr 2019 09:10 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Bicara tentang jodoh memang tidak ada habisnya. Bagi sebagian orang, memang ada yang masih mencari jodohnya yang kini entah sedang di mana. Banyak orang yang bersabar menanti jodoh datang menjemputnya.

Kesabaran setiap orang yang menunggu jodoh pastilah ada cerita-cerita lucu di dalamnya. Seperti dari cuitan di media sosial Twitter yang senang menulis perkara jodoh. Dan cuitan yang sedang hangat-hangatnya di media sosial Twitter kini ialah tentang cuitan kasian jodohku.

Kasian jodohku merupakan cuitan tentang mengasihani jodoh netizen yang belum ketemu. Banyak cuitan kocak namun baper dari cuitan kasian jodohku. Taks edikit pula yang berharap jodohnya tidak terjebak dengan orang yang salah.

Seperti Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, berikut 6 cuitan tentang kasian jodohku,Senin (22/4/2019).

1. Lagi berantem sama ceweknya

kasian jodohku (sumber: twitter.com/annisaanl)

Netizen di atas dengan polosnya berikan cuitan kasihan jodohnya karena dirinya memprediksi bahwa sekarang jodohnya sedang sama orang yang salah dan sedang berantem. Sungguh luar biasa netizen di atas, mampu memprediksi lagi apa jodohnya sekarang.

2. Belum pernah bonceng aku

kasian jodohku (sumber: twitter.com/julianmagdaln)

Cuitan kasihan jodohku selanjutnya membahas tentang belum pernah boncengan. Seperti diketahui, kebanyakan orang yang memadu kasih akan senang jika berboncengan. Namun netizen di atas sungguh kasihan. Jodohnya belum ditemukan dan efeknya belum bisa boncengin dirinya.

3. Belum bisa di masakin

kasian jodohku (sumber: twitter.com/giginyaoong1)

Berhubung bentar lagi puasa, pasti banyak yang ingin dimasakin pasangannya. Tak terkecuali netizen di atas yang ingin juga memasak buat jodohnya. Namun karena jodohnya belum ketemu, niat baik netizen ini harus tertunda.

4. Jangan diporotin terus

kasian jodohku (sumber: twitter.com/pratiwitesy)

Kalau cuitan di atas ialah pesan yang ditunjukan untuk pacarnya jodohnya netizen di atas. Ia berpesan supaya tidak terlalu menghabiskan uang jodohnya. Karena menurut netizen di atas, nanti malah uang jodohya pas ketemu dia habis.

5. Lagi jadi bucin orang

kasian jodohku (sumber: twitter.com/friscaresty)

Salah satu istilah milenial yang sedang viral yakni bucin. Bucin sendiri memiliki arti budak cinta. Nah netizen di atas menganggap jodohnya yang belum ketemu hingga sekarang, kini sedang jadi budak cinta pada orang yang salah. Duh, kasihan banget.

6. Lagi gandengan dengan orang yang salah

kasian jodohku (sumber: twitter.com/lookatpipe)

Siapa sih yang gak mau gandengan tangan saat jalan dengan pasangannya? Hal demikian juga diinginkan netizen di atas. Netizen di atas ingin jodohnya menggandeng dirinya. Sayang jodohnya kini entah ke mana. Sedih sekali nasib netizen yang satu ini.

Itulah 6 cuitan kasihan jodohku yang baper tapi cukup membuat ketawa saat membacanya. Kalau kamu, kasihan jodohmu tidak?

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Waspada, Kebiasaan Buruk Ini Bisa Bikin Mobil Matik Cepat Rusak

Posted: 21 Apr 2019 09:06 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Penggunaan mobil bertransmisi matik semakin meningkat saat ini. Kepadatan lalu lintas di kota besar, seperti Jakarta menjadi salah satu alasannya.

Hal ini cukup wajar, mengingat mobil matik dikenal sebagai kendaraan yang simple dan mudah dikendarai.

Bagi pengguna mobil matik, tidak perlu ribet dengan gigi dan kopling saat menebus kemacetan, dan pastinya tidak membuat kaki pegal seperti mengendarai mobil manual.

Tapi ingat, penggunaan mobil matik harus diiringi dengan pengetahuan yang luas tentang mobil ini, terutama mengenali kebiasaan-kebiasaan buruk yang bisa membuat mobil matik cepat rusak, seperti dilansir laman resmi Suzuki Indonesia:

1) Tidak Menggunakan Gigi Sesuai dengan Fungsinya

Sebelum menggunakan mobil matik, Anda wajib mengenali berbagai fungsi dari gigi mobil matik, di antaranya adalah :

A) D untuk posisi Drive, digunakan saat mengemudi

B) P untuk posisi Parking, digunakan saat Anda memarkirkan kendaraan

C) N untuk posisi neutral, digunakan saat menghidupkan mobil, saat mobil sedang berhenti di lampu merah, dan lainnya.

D) R untuk posisi Rear, digunakan untuk memundurkan mobil.

E) L untuk posisi Low, kondisi mobil yang berjalan dalam gigi rendah. Biasanya digunakan saat mobil melewati tanjakan atau turunan (saat  butuh engine brake).

Semua fungsi tersebut harus dikenali dan digunakan sesuai dengan fungsinya.

Selanjutnya

2) Perpindahan Gigi yang Tidak Sempurna

Saat sedang buru-buru, banyak pengguna mobil matik yang langsung mengganti tuas R ke tuas D, padahal mobil belum berhenti sepenuhnya, bahkan masih dalam keadaan mundur. Kebiasaan buruk ini akan membuat sistem transmisi mobil matik mudah rusak.

Hal yang sama berlaku untuk posisi lainnya. Misalnya, masih menggunakan posisi D saat berhenti di lampu merah dengan alasan biar mudah melaju saat lampu hijau menyala, dan lainnya.

Menggeber Mobil Sebelum Masuk ke Posisi D

Salah satu kebiasaan buruk pengguna mobil matik yang masih sering terjadi adalah, mobil digeber pada posisi N, setelah rpm tinggi, transmisi langsung dipindahkan ke posisi D.

Kebiasaan ini bisa memberi tekanan yang tidak seharusnya pada komponen transmisi mobil matik, dan jika dilakukan terlalu sering, bisa membuat transmisi mobil cepat rusak.

Seharusnya, Anda tidak perlu menggeber mobil sebelum memindahkan posisi ke D. Cukup nyalakan mesin, dan pindahkan posisi transmisi ke posisi D saat akan melaju.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sukses Manjakan Shopaholic, Style Bangkok Kembali Digelar Oktober 2019

Posted: 21 Apr 2019 09:01 PM PDT

Liputan6.com, Bangkok Pameran Style Bangkok 2019 sukses digelar pada 17-21 April 2019 dengan dihadiri oleh ribuan pengunjung dari berbagai negara. Pameran terbesar di Thailand ini menawarkan berbagai kebutuhan tentang lifestyle meliputi produk-produk fashion seperti sepatu, tas, pakaian, home decor, furniture, dan lain-lain.

Pameran ini merupakan kombinasi dari tiga pameran bergengsi yaitu Bangkok International Fashion Fair & International Leather Fair (BIFF & BIL), Bangkok International Gifts & Bangkok International Houseware Fair (BIG + BIH) , dan Thailand International Furniture Fair (TIFF) yang semuanya telah diterima dengan baik selama lebih dari 20 tahun.

Style Bangkok 2019

Sukses menarik perhatian para pecinta belanja, Style Bangkok 2019 akan kembali digelar pada Oktober mendatang. Pameran ini nantinya akan kembali digelar di Bangkok International Trade & Exhibition Centre (BITEC) pada 17-21 Oktober 2019.

Style Bangkok 2019

Sebanyak 1000 merek diperkirakan akan kembali memeriahkan pameran yang digelar dua kali dalam setahun ini dan siap memanjakan pengunjung dengan berbagai diskon menarik.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Mulai dari Fashion, Furniture hingga Perlengkapan Rumah Tangga

Style Bangkok 2019

Terbesar di Thailand, pameran ini menyediakan berbagai kebutuhan lifestyle dengan sangat lengkap. Mulai dari pakaian, sepatu, tas, aksesoris hingga pernak-pernik handcraft yang unik dan menarik. 

Style Bangkok 2019

Bagi kalian pecinta home decor, perlengkapan rumah tangga dan furniture juga patut menghadiri event yang diselenggarakAn oleh Department of International Trade Promotion Ministry of Commerce (DTIP) Thailand ini. Tak hanya produk lokal, beragam merek dunia pun turut serta dalam pameran ini.

Style Bangkok 2019

Tak cukup sampai disitu, beragam tawaran menarik seperti potongan harga dari berbagai merek pun nampaknya sangat sayang untuk kalian lewatkan. Jadi, apa kalian berniat untuk mengunjungi Style Bangkok 2019 bulan Oktober mendatang? 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hari Bumi 2019, Aksi Nyata Mengurangi Sampah ala Aliya Rajasa

Posted: 21 Apr 2019 09:01 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kerusakan lingkungan akibat eksploitasi alam hingga banyaknya sampah dan limbah kini menjadi satu isu besar di dunia. Untuk meningkatkan kesadaran cinta planet, maka hadir Hari Bumi atau Earth Day yang jatuh setiap 22 April.

Ada begitu banyak hal yang dapat dilakukan untuk menyelamatkan Bumi, salah satunya dengan mengurangi sampah. Upaya ini telah diwujudkan oleh Edhie Baskoro Yudhoyono, Aliya Rajasa.

Ibu tiga anak ini sempat membagikan aksi nyata dalam usaha mengurangi sampah di dunia. Melalui keterangan potret yang dibagikan, sampah tersebut dapat berasal dari sampah rumah tangga, sampah lingkungan, industri, dan lainnya.

"Yang terpenting yang kita miliki adalah kesadaran dari diri sendiri untuk bertahap melakukan pengurangan sampah dari keseharian kita," tulisnya dalam potret yang menampilkan Aliya tengah menyeka keringat sang suami dengan handuk kecil.

Aliya Rajasa menyampaikan, salah satu contoh yang lakukan, yakni dimulai dari keluarga kecilnya dengan mengurangi penggunaan tisu dan menggantinya dengan yang bisa dicuci pakai.

"Seperti di foto ini saya membantu melap keringat mas Ibas yg bercucuran dengan handuk. Dan malah lebih efektif karena dengan gegap gempita sorak soray suasana membuat mas Ibas semakin semangat dan keringat bercucuran lebih cepat dilap dengan handuk daripada tissues," tambahnya.

Ragam Upaya Mengurangi Sampah

Edhie Baskoro Yudhoyono dan Aliya Rajasa (dok. Instagram @ruby_26/https://www.instagram.com/p/Bs4clOJAirh/Putu Elmira)

Pemilik nama lengkap Siti Ruby Aliya Rajasa ini juga memberi contoh lain. "Mengurangi (masih pakai tapi sudah sangat berkurang) tissue basah dengan hand sanitizers spray utk tangan" tulis Aliya.

Tak ketinggalan, Aliya juga tengah mencoba mengurangi penggunaan sedotan, baik di resto atau di rumah. Di sisi lain, ia menyebut cukup sulit menggantikan botol plastik minum dengan botol air minum.

"Karena beberapa kali bawa botol minum jadi ketinggalan dan suka gak enak juga bawa2 botol minum sendiri takut malah jadi gak sopan. but hey there's always a start right?" lanjutnya.

Di akhir keterangan, Aliya Rajasa turut mengajak teman-teman di Instagram untuk membagikan langkah keseharian apa yang telah dilakukan untuk mengurangi sampah plastik. Lantas, bagaimana dengan Anda?

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kenali Beragam Tipe Gangguan Kecemasan

Posted: 21 Apr 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Gangguan kecemasan atau anxiety disorder terbagi ke dalam beberapa tipe. Tiap tipe memiliki gejala-gejala yang berbeda. Identifikasi anxiety disorder merupakan hal yang rumit karena seseorang dapat memiliki lebih dari satu tipe pada saat yang bersamaan.

Elizabeth Ochoa Psikologis Mount Sina Beth Israel dari New York City menjelaskan bahwa seseorang dengan generalized anxiety disorder (GDA) juga dapat mengalami serangan panik (panic attack). Selain itu, seseorang yang mengalami social anxiety juga dapat mengalami gejala OCD.

Melansir laman Health, berikut penjelasan lebih lanjut mengenai tipe-tipe gangguan kecemasan:

1. Gangguan panik 

Gangguan panik atau panic disorder merupakan tipe gangguan kecemasan yang membuat penderitanya merasa sangat tidak nyaman. Salah satu karakteristiknya adalah penderita mengalami rasa takut atau cemas yang sangat intens. Stres kadang menjadi salah satu penyebabnya, tetapi penderita juga bisa mengalaminya tanpa sebab yang jelas.

Saat serangan panik terjadi, ada gejala-gejala fisik yang muncul seperti jantung berdebar, berkeringat, sesak napas, menggigil, dada terasa sakit dan mual. Selain itu, penderita juga akan merngalami derelisasi dimana penderita merasa dunia seperti tidak nyata.

Sebagian orang akan mengalami paling tidak satu kali serangan panik selama hidup. Biasanya hal ini terjadi pada periode stres yang sangat tinggi. Namun, serangan panik yang sering terjadi atau mengganggu aktivitas kemungkinan itu merupakan panic disorder. Terapi dapat dilakukan untuk membantu penderita dalam mengatasi rasa cemas atau takut yang menyebabkan panik.

 

 

Kecemasan sosial

2. Social anxiety

Setiap orang memiliki rasa gugup saat berada dalam lingkungan sosial. Sedangkan, penderita social anxiety memiliki perasaan takut yang sangat intens. Penderita merasa takut diamati dan dinilai oleh orang lain. Gejala fisik dapat muncul seperti berkeringat, wajah memerah, dan mual.

Penderita sangat cemas bahwa perilakunya akan mempermalukan diri sendiri dan menyinggung orang lain. Rasa takut atau cemas yang dimiliki penderita ini tidak memiliki potensi bahaya. Namun dapat membuat penderita sulit untuk memiliki hubungan interpersonal yang baik.

3. Generalized anxiety disorder (GAD)

Generalized anxiety disorder (GAD) atau gangguan kecemasan umum merupakan tipe gangguan kecemasan yang paling sering terjadi. Suatu pemicu dapat membuat penderita memiliki rasa cemas yang sangat parah. Hal ini biasanya disebabkan karena permasalahan sehari-hari seperti kesehatan, keuangan dan keluarga. Permasalahan ini memang merupakan masalah umum yang sering dicemaskan tetapi penderita memiliki tingkat kecemasan yang sangat tinggi.

Penderita generalized anxiety disorder (GAD) juga dapat memiliki gejala seperti pusing, otot tegang atau kesulitan tidur dan berkonsentrasi.

OCD

4. Obsessive-compulsive disorder (OCD)

OCD merupakan salah satu tipe anxiety yang sedikit berbeda dibandingkan tipe lainnya. Penderita OCD terikat dengan perilaku berulang yang disebabkan fobia tertentu. Namun OCD seringkali dianggap sebagai bentuk dari rasa cemas karena penderita biasanya merasa gelisah saat tidak dapat melakukan perilaku tertentu.

Penderita OCD dapat mengalami obsesi, kompulsi atau keduanya. Obsesi merupakan pikiran, keinginan atau gambaran yang menyebabkan rasa cemas dan stress secara berulang. Kompulsi merupakan perilaku berulang yang dilakukan penderita untuk menekan pikiran atau keinginan yang tidak diinginkan.

Gejala umum biasanya penderita selalu mencuci tangan, terobsesi untuk membersihkan sesuatu, pengecekkan sesuatu secara berulang-ulang atau melakukan tindakan tertentu. Kompulsi biasanya disebabkan oleh rasa takut pada bakteri, kontaminasi atau cuplikan adegan kekerasan.

5. Post-traumatic stress disorder (PTSD)

Seperti OCD, PTSD juga berbeda dari tipe anxiety disorder lainnya. Seseorang memiliki PTSD karena mengalami peristiwa yang dapat menyebabkan stress tingkat tinggi atau mengancam nyawa seperti perang, kecelakaan atau pelecehan seksual. Penderita biasa memilki gejala "re-experiencing dimana penderita mengalami kilas balik peristiwa tersebut yang dapat mempengaruhi hubungan dan kegiatan sehari-hari yang dimiliki.

Penderita merasa tertekan saat terekspos dengan sesuatu yang terhubung dengan peristiwa yang dialami. Contohnya jika penderita pernah mengalami badai parah,angin besar mungkin akan mengingatkan mereka kembali pada peristiwa badai tersebut.

Penderita PTSD kemungkinan akan sering merasa tertekan, kesulitan tidur atau memiliki perasaan negatif. Namun, penderita dapat sembuh dengan melakukan terapi.

Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal merasakan gejala-gejala anxiety disorder, segera periksakan diri. Evaluasi dari ahli dapat membantu untuk mengetahui penangan yang paling tepat.

 

Penulis: Khairuni Cesario

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

MU Kalah Telak dari Everton Gara-Gara Masalah Kebugaran

Posted: 21 Apr 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Liverpool - Manchester United (MU) menghadapi pukulan telak usai kalah 0-4 dari Everton di Goodison Park, Minggu (21/4/2019) dalam lanjutan kompetisi Liga Inggris. Pelatih MU, Ole Gunnar Solskjaer punya alasan untuk hasil memalukan itu.

Empat gol Everton ke gawang Setan Merah dicetak Richarlison, Gylfi Sigurdsson, Lucas Digne, dan Theo Walcott. Kekalahan itu pun membuat MU tak beranjak dari posisi keenam klasemen sementara Liga Inggris.

Solskjaer menilai para pemainnya punya masalah dalam kebugaran. Hal itu salah satu penyebab MU takluk dari klub asal Merseyside tersebut.

"Kebugaran dasar kami tidak cukup baik, saya tidak sabar untuk menyelesaikan pra-musim. Kami telah melakukan yang fantastis untuk sampai ke tempat kami berada," kata Solskjaer, seperti dilansir Tribal Football.

"Mungkin hal-hal telah menyusul kami dan kami semua tahu bahwa untuk memenangkan pertandingan sepak bola, Anda membutuhkan hal-hal mendasar dan kebugaran tidak ada hubungannya dengan bakat," jelasnya.

Era Ferguson

Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, ingin memperbaiki kebugaran para pemainnya. (AP Photo/Matt Dunham)

Solskjaer menyatakan, dia ingin MU jadi tim yang bekerja paling keras di liga. Sebab, itu adalah kiat sukses MU ketika masih ditangani Sir Alex Ferguson.

"Itulah yang selalu kami lakukan. Anda punya Giggsy, Becks, Gary Neville, dan Denis Irwin. Tapi siapa pun bakat yang Anda miliki, Anda harus berlari lebih dari siapa pun," terangnya.

Naik-Turun

"Setiap minggu, kamu harus melakukan itu naik turun lapangan, itu untuk rekan satu timmu," ucap Solskjaer.

Saksikan video pilihan di bawah ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Tiga Orang Ditangkap Terkait Teror Bom Sri Lanka

Posted: 21 Apr 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Polisi Sri Lanka menangkap tiga orang yang diduga terkait dengan peristiwa rentetan teror bom hari Minggu (21/4).

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dikenal Jaim, Nicholas Saputra Disebut Sedang Belajar Melawak

Posted: 21 Apr 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Nicholas Saputra sempat bikin heboh jagat media sosial dengan foto selfie-nya di Instagram saat momen pemilihan umum (pemilu) pada 17 April 2019 lalu.

Kali ini, Nicholas Saputra kembali menarik perhatian warganet dengan caranya beraktivitas di media sosial.

Nicholas Saputra selama ini dikenal sebagai aktor yang lekat dengan imej kalem dan tak banyak bicara. Hal itu pun menular ke timeline di akun Instagramnya.

Selama ini, Nicholas Saputra tak pernah memamerkan foto-foto dirinya dan lebih sering mengunggah foto bernuansa landscape maupun pemandangan dari tempat-tempat yang dikunjunginya.

 

 

 

Bercandaan Receh

View this post on Instagram

Lihat boleh, ngintip jangan

A post shared by Nicholas Saputra (@nicholassaputra) on

Baru-baru ini, Nicholas Saputra mengunggah foto sebuah hotel yang diabadikannya melalui perangkat digital. Namun, bukan fotonya yang mencuri perhatian, melainkan keterangan foto yang dibuat bintang film Janji Joni itu.

"Lihat boleh, ngintip jangan," tulis Nicholas Saputra, yang kemudian disebut warganet sebagai gaya bercanda receh.

 

Belajar Melawak

(Nurwahyunan/Bintang.com)

Keterangan foto yang dituliskan Nicholas Saputra pun sukses membuat warganet tersenyum. Mereka tak menyangka, jika Nicholas Saputra bisa melucu dengan cara tersebut.

"Ini beneran mas rangga yang bikin caption😂," tanya akun @yantiauliafaisal

"giliran saya ke jakarta, kamu ke bali @ajengkartikaa," tulis akun @suka_andanani.

"Ini belajar lawak dari mana, untung ganteng," tulis @penikmatnutella.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

50 Kilogram Ganja dalam Keranjang Jeruk

Posted: 21 Apr 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Aceh - Personel kepolisian sektor Langsa, Kota Madya Langsa, Provinsi Aceh berhasil menggagalkan upaya penyelundupan 50 bal ganja kering ke Sumatera Utara pada Sabtu, 20 April 2019 kemarin. Seorang tersangka berhasil ditangkap dan dua lainnnya masih buron. 

Barang haram tersebut disembunyikan di dalam keranjang jeruk yang diangkut dengan mobil mini bus. Belakangan, keranjang tersebut ditinggal di pinggir jalan Desa Sarah Teube, Kabupaten Aceh Timur.

 

Penyelundupan ini gagal berawal seorang pelaku berinisial I dicegat polisi di Desa Durian, Kabupaten Aceh Timur. I saat itu tengah mengawasi lintasan Langsa-Sumatera Utara yang merupakan jalur penyelundupan.

"Kita menemukan petunjuk dari pelaku (I) bahwa narkoba diangkut temannya J," kata Kapolres Langsa, AKBP Andy Hermawan via Kasat Narkoba AKP Rustam Nawawi, kepada Liputan6.com, Minggu malam (21/42019).

Dari keterangan I, polisi lantas bergerak ke Desa Durian. Polisi menemukan 4 buah keranjang jeruk berisi ganja kering tergeletak di pinggir jalan namun, tidak ditemukan pelaku J di lokasi.

J masih buron setelah polisi menemukan 50 bal ganja kering dibalut lakban kuning tersebut. Sementara itu, I diboyong ke kantor polisi.

"Dari keterangan I, ia disuruh mengawal narkoba oleh temannya berinisial S, yang saat ini DPO, dari Kota Lhokseumawe menuju Langkat, Sumatera Utara dengan upah awal Rp250 ribu, dan sisa upah Rp6 juta akan dibayar S apabila barang sudah sampai di Langkat," jelas Rustam.

Berat total ganja kering yang diamankan polisi yakni 52.750 gram. Selain itu, turut diamankan sepeda motor pelaku I, telepon genggam, uang tunai Rp. 50 ribu, serta selembar bukti transfer.

"Pelaku dan barang bukti kita amankan di Polres Langsa guna penyidikan lebih lanjut," dia memungkasi.

Saksikan juga video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Samsung Rilis Galaxy A60 dan Galaxy A40s

Posted: 21 Apr 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Samsung kembali menambah jajaran smartphone yang masuk dalam lini Galaxy A. Sebab, perusahaan asal Korea Selatan itu baru memperkenalkan seri Galaxy A60 dan Galaxy A40s.

Keduanya diperkenalkan Samsung dalam sebuah acara di Tiongkok. Bersama dua model itu, Samsung juga memperkenalkan Galaxy A70 dan Galaxy A80 yang sudah lebih dulu diungkap beberapa waktu lalu.

Dikutip dari Phone Arena, Senin (22/4/2019), Galaxy A60 memiliki desain serupa Galaxy S10 dengan layar punch hole atau lubang di sudut layar. Desain ini juga pernah diusung Galaxy A8s.

Smartphone ini memiliki layar berukuran 6,3 inci beresolusi FHD+. Untuk spesifikasi, Samsung Galaxy A60 dibekali Snapdragon 675, RAM 6GB, dan memori internal 128GB.

Galaxy A60 hadir dengan tiga kamera utama yang masing-masing beresolusi 32MP, 8MP, dan 5MP. Sementara kamera depan perangkat ini beresolusi 32MP.

Sebagai pendukung performanya, smartphone ini dibekali dengan baterai berkapasitas 3.500mAh. Namun, Samsung tidak menyertakan headphone jack 3,5mm untuk Galaxy A60.

Spesifikasi Galaxy A40s

Samsung Galaxy A40s (kredit: Samsung)

Sementara Galaxy A40s memiliki layar Super AMOLED berukuran 6,4 inci. Berbeda dari Galaxy A60, smartphone ini mengusung desain Infinity-U.

Adapun dari sisi spesifikasi, Galaxy A40s sebenarnya serupa dengan Galaxy M30. Smartphone ini didukung chipset Exynos 7904, RAM 6GB, dan memori internal 64GB.

Samsung membenamkan baterai berkapasitas 5.000mAh yang sudah mendukung fast charging untuk menunjang performa Galaxy A40s. Smartphone ini sudah berjalan dengan Android 9 Pie.

Sekadar informasi, kedua model ini dijual untuk pasar Tiongkok dengan harga 1.999 yuan (Rp 4,2 juta) untuk Galaxy A60 dan Galaxy A40s (Rp 3,1 juta). Namun, belum diketahui ketersediaannya untuk pasar global.

Samsung Galaxy Fold Sudah Bisa Dipesan, Ini Harganya

Galaxy Fold. (Liputan6.com/ Andina Librianty)

Smartphone layar lipat milik Samsung, Galaxy Fold, juga sudah mulai bisa dipesan di Amerika Serikat.

Perangkat ini dibanderol sama seperti dengan harga yang diumumkan Samsung saat pertama dirilis, yakni USD 1.980 atau setara Rp 27,8 juta.

Mengutip GSM Arena, Selasa (16/4/2019), jika konsumen melakukan pre-order, pengiriman barang akan dilakukan pada 25 April 2019.

Adapun varian warna yang ditawarkan adalah Space Silver dan Cosmos Black. Harga keduanya sama-sama Rp 27,8 juta.

Smartphone ini hadir dengan kapasitas memori internal 512GB dan tidak ada opsi kapasitas memori lainnya.

Sekadar informasi, Galaxy Fold hadir dengan layar 4,6 inci saat dilipat, sedangkan saat dibuka layarnya mencapai ukuran 7,6 inci. 

(Dam/Jek)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pekan Ini, Menhub Bakal Undang Maskapai Bahas Tiket Pesawat

Posted: 21 Apr 2019 08:59 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Tarif tiket pesawat masih menjadi isu hangat. Apalagi menjelang Ramadan 2019, moda udara diprediksi masih jadi primadona bagi para pemudik.

Perihal itu, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyatakan akan mengundang perwakilan maskapai untuk bahas tarif pesawat yang masih mahal.

"Minggu ini, akan kita undang maskapai untuk membicarakan soal tiket pesawat yang masih mahal, bagaimana bisa mengatur harga yang pantas untuk kalangan tertentu yang ingin menggunakan moda udara, tanpa mengorbankan kinerja maskapai," ujar Budi di Gedung Kementerian Perhubungan, Senin (22/4/2019).

Sebelumnya, maskapai pelat merah Garuda Indonesia sudah mencoba untuk turunkan harga tiket hingga 50 persen. Namun, harga tiket pesawat dirasa masih mahal. Akhirnya, sebagian besar penumpang memilih moda lain dan jumlah penumpang mengalami kemerosotan.

Imbasnya, Budi kembali mendesak Garuda untuk menyesuaikan harga tiket pesawat sesuai skema sub class. Skema yang dimaksud adalah harga tiket batas bawah dengan porsi 5 hingga 10 persen. Dalam waktu 2 minggu, harga tiket pesawat harus sudah turun.

 

Menhub Beri Waktu 2 Minggu

Ilustrasi Tiket Pesawat

Sebelumnya, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi memberikan waktu kepada maskapai penerbangan milik negara PT Garuda Indonesia untuk menyesuaikan harga tiket pesawat sesuai skema sub class. Skema yang dimaksud adalah harga tiket batas bawah dengan porsi 5 hingga 10 persen.

"Kalau 2 minggu lagi tidak bisa ya saya tetapin," ujar Menhub di Senayan, Jakarta, Rabu, 17 April 2019.

Menhub menilai, saat ini penurunan tiket Garuda belum dirasakan masyarakat. Dia pun mengaku sudah bertemu dengan Direktur Utama Garuda Indonesia Ari Ashkara.

"Jadi saya masukkan, sama kayak dulu, kalau orang beli itu terpampang tentang Y-Class dan segala macam (subclass lain). Sehingga orang tinggal milih," jelas dia.

Mantan Direktur Angkasa Pura II itu menyebutkan, saat ini mayoritas tiket angkutan udara pelat merah itu masih didominasi sub class tertinggi atau paling mahal. Padahal sudah ada kesepakatan untuk menurunkan harga tiket pesawat.

"Garuda dari dulu sepakat tetapi saya menganggap apa yang dilakukan selama ini tidak clear. Ini yang justru jadi catatan itu dari temen-temen sekalian," tandasnya.

 

Tarif Batas Bawah Tiket Pesawat Sulitkan Maskapai Berkembang

Calon penumpang memasuki pintu keberangkatan di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Rabu (13/2). Jumlah penumpang di jalur penerbangan domestik Bandara Halim menurun sebesar  18,38 persen sejak kenaikan harga tiket pesawat. (Merdeka.com/Iqbal S Nugroho)

Sebelumnya, Badan Perlindungan Konsumen Nasional (BPKN) menilai adanya penetapan tarif batas bawah tiket pesawat membuat industri penerbangan dalam negeri sulit berkembang. Pasalnya, para pelaku di industri ini tidak memiliki fleksibilitas untuk menetapkan harga yang lebih murah guna agar bisa bersaing dengan pelaku lain.

Ketua BPKN, Ardiansyah Parman mengatakan, di tengah kebutuhan akan jasa angkutan udara yang semakin besar, konsumen kini dihadapkan pada tingginya harga tiket penerbangan. Hal ini salah satunya lantaran maskapai tidak bisa fleksibel dalam menentukan harga lantaran terbentur kebijakan tarif batas bawah.

"Akses masyarakat terhadap angkutan udara, sebenarnya pengaturannya tidak hanya sebatas menetapkan tarif batas bawah dan atas. Tarif batas bawah ini menyebabkan pelaku usaha tidak memiliki fleksibilitas ketika punya kesempatan untuk memberikan harga yang lebih rendah. Kalau dia berikan harga lebih rendah, dia akan melanggar aturan," ujar dia saat berbincang denganLiputan6.com di Jakarta, Selasa, 9 April 2019.

Menurut dia, sebenarnya pada saat-saat tertentu maskapai bisa saja memberikan harga tiket  pesawat yang lebih murah kepada konsumen. Contohnya, saat harus mengirimkan pesawatnya dalam kondisi kosong ke tempat lain.

"Sebenarnya ada pelaku usaha sebenarnya dia kirim pesawatnya dari Jakarta ke Ujung Pandang karena harus digunakan besok pagi hari, ini harus berangkat tengah malam. Ketika dia menawarkan harga yang rendah dan konsumen harus berkorban dengan berangkat tengah malam kan bisa saja," kata dia.

Oleh sebab itu, lanjut Ardiansyah, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) sebaiknya mempertimbangkan kembali kebijakan tarif batas bawah tiket pesawat.

Dengan demikian, maskapai tetap memiliki ruang untuk menentukan harga tiketnya tanpa mengurangi faktor keamanan dan keselamatan penumpang.

‎"Masalah (tarif batas bawah) dicabut atau tidak, itu kewenangan pemerintah. Tetapi intinya, untuk kepentingan nasional, untuk pertumbuhan jasa penerbangan di Indonesia, harus dipikirkan kebijakan yang out of the box agar kita bisa bersaing. Jangan sampai konsumennya sulit, nanti pelaku usaha tidak (berkembang). Kita kan masih membutuhkan jasa transportasi yang mudah, yang aksesnya murah, tetapi tidak ada tawar menawar mengenai keamanan dan keselamatan," tandas dia.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jurgen Klopp: Liverpool Kerepotan Lawan Cardiff City

Posted: 21 Apr 2019 08:55 PM PDT

Jakarta Manajer Liverpool, Jurgen Klopp mengakui tim asuhannya harus bekerja keras saat mengalahkan Cardiff City di pekan ke-35 Liga Inggris, di Cardiff City Stadium, Minggu (21/4/2019).

Bertindak sebagai tim tamu, The Reds menguasai jalannya laga sejak bola digulirkan. Berdasarkan statistik di situs resmi Premier League, Liverpool mencatatkan 76,1 persen penguasaan bola berbanding 23,9 persen milik Cardiff. 

Kendati tampil dominan, skuat Si Merah kerepotan menembus rapatnya barisan belakang The Bluebirds. Gol yang dinanti pun akhirnya tercipta pada menit ke-57, lewat aksi Georginio Wijnaldum.

Saat pertandingan menyisakan 10 menit lagi, Liverpool mendapatkan hadiah penalti. James Milner yang maju sebagai algojo berhasil membobol gawang Cardiff City lewat titik putih. Hingga laga berakhir, skor 2-0 untuk kemenangan Liverpool tetap bertahan.

"Sangat besar, performa yang sangat besar. Ini adalah laga yang sangat sulit, jika Anda mengatakan itu sebelum pertandingan, semua orang akan menatap Anda dan menganggap Anda tak layak mengatakan itu," ujar Klopp.

"Melawat ke Cardiff, Anda harus bekerja di sana. Kami berbicara banyak tentang pertandingan ini, betapa istimewanya ini, betapa istimewanya situasi bagi lawan hanya untuk memperjelas apa yang harus kami lakukan hari ini," paparnya.

Berkat kemenangan ini, Liverpool kembali bercokol di puncak klasemen sementara Premier League dengan nilai 88. Mereka unggul dua poin atas Manchester City yang berada di tempat kedua.

Sumber: Bola.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pendukung ISIS Bersuka Cita atas Bom Beruntun di Sri Lanka

Posted: 21 Apr 2019 08:50 PM PDT

Liputan6.com, Kolombo - Delapan serangan bom beruntun menghantam Sri Lanka pada Minggu Paskah, 21 April 2019. Insiden nahas tersebut terjadi di Gereja St. Anthony, St. Sebastian, dan gereja di Kota Batticaloa yang tengah mengadakan kebaktian.

Nahas, para jemaat yang tengah melaksanakan misa hari besar agama, menjadi korban. Hingga Senin, 22 April 2019, total korban tewas telah mencapai 290 orang dan ratusan lainnya luka-luka. Jumlah tersebut termasuk mereka yang tengah berada di tiga hotel elite yakni Hotel Shangri La, Cinnamon Grand dan Hotel Kingsbury; serta satu rumah warga.

Kementerian Pertahanan negara itu menyatakan sebagian besar serangan berupa bom bunuh diri. Meski tujuh tersangka telah diringkus, tak ada satupun kelompok yang mengaku bertanggung jawab.

Pendukung ISIS Bergembira

Baru-baru ini, dunia dikejutkan dengan sikap pendukung ISIS. Melalui media propaganda kelompok teror itu, sang simpatisan merayakan bom beruntun di Sri Lanka yang menewaskan ratusan orang.

Seorang pakar terorisme, Rita Katz mengatakan postingan yang dibuat oleh pendukung ISIS itu disampaikan "dengan meriah". Ia bergembira, sebagaimana dikutip dari The Sun pada Senin (22/4/2019).

Ia (pendukung ISIS) mengatakan, serangan teror adalah "balas dendam atas pembantaian masjid Selandia Baru" dan operasi militer yang didukung AS di Suriah.

Katz juga mengatakan saluran media ISIS itu berdoa agar Tuhan menerima para penyerang.

"Sementara klaim seperti itu dapat membingkai serangan sebagai balas dendam untuk Selandia Baru, (bom di Sri Lanka) kemungkinan direncanakan jauh sebelumnya," lanjut Katz.

Katz mengatakan bahwa serangan itu "mencerminkan" insiden serupa, yakni pengeboman Gereja Katolik di Filipina pada Januari lalu yang secara resmi diklaim ISIS.

ISIS Sudah Dikalahkan?

Banner ISIS Kalah (Liputan6.com/Triyasni)

Kelompok teror ISIS dinyatakan "telah dikalahkan" pada 23 Maret lalu, setelah SDF yang didukung Amerika Serikat merebut apa yang disebut sebagai "kantong pertahanan terakhir yang dipegang oleh militan".

Sementara AS dan sejumlah negara bersuka cita atas kekalahan ISIS pada saat itu, grup teror yang dimaksud dilaporkan telah mengelompok kembali.

Hal itu senada dengan pendapat Yunizar Adiputra, dosen Hubungan Internasional Universitas Gadjah Mada. Ia mengatakan kekalahan yang diderita ISIS hanyalah kekalahan fisik.

"Hal itu merujuk pada bagaimana wilayah de facto yang diklaim ISIS sudah dapat direbut kembali," kata Yunizar kepada Liputan6.com pada Rabu 27 Maret 2019.

Ia menambahkan, ISIS sebagai pseudo-state atau entitas yang menyerupai negara, memang sudah tamat. "Namun pertanyaan terbesarnya, apakah mereka benar-benar telah dikalahkan?," ujar Yunizar.

"Perlu diketahui, ISIS telah mengadaptasi serangan covert, serangan bawah tanah, jadi itu yang justru ditakutkan," lanjutnya.

Ia menduga, ISIS sebagai sebuah organisasi yang mewakili ideologi tertentu, masih eksis. Belum lagi terdapat sayap kelompok teror lebih kecil, yang terus bersimpati dan menyatakan dukungan.

Terlepas dari perayaan pendukung ISIS dan pendapat para ahli, hingga saat ini masih belum ada kelompok yang mengaku bertanggung jawab atas bom beruntun di Sri Lanka.

Intelijen Telah Memperingatkan

Ambulans terlihat di luar Gereja St Anthony's Shrine setelah ledakan di Kochchikade, Kolombo, Sri Lanka, Minggu (21/4). Seorang pejabat di rumah sakit Batticaloa mengatakan kepada AFP, lebih dari 300 orang telah dirawat setelah ledakan terjadi. (ISHARA S. KODIKARA/AFP)

Laporan intelijen telah memperingatkan adanya bom bunuh diri yang berkeinginan menyerang "gereja-gereja terkemuka". Laporan itu diberikan 10 hari sebelum serangan terjadi.

Pujuth Jayasundara, kepala kepolisian dilaporkan mengatakan: "Sebuah badan intelijen asing telah melaporkan bahwa NTJ (National Thowheeth Jama'ath) berencana untuk melakukan serangan bunuh diri yang menargetkan gereja-gereja terkemuka serta komisi tinggi India di Kolombo".

Untuk diketahui, NTJ adalah kelompok Muslim radikal di Sri Lanka yang dikaitkan tahun lalu dengan penghancuran patung Buddha.

Masih menjadi misteri terkait siapa yang berada di belakang serangan ini. Mengingat, belum ada klaim pertanggungjawaban atas serangan di sebuah negara yang berperang selama beberapa dekade dengan separatis Tamil hingga 2009, di mana ledakan bom di ibu kota itu biasa terjadi.

Pengeboman beruntun pada Minggu Paskah kemarin adalah kekerasan terburuk di Sri Lanka sejak perang saudara berdarah di negara itu berakhir satu dekade baru.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bikin Miris, Ini 7 Potret Penampakan Bumi Dulu dan Kini

Posted: 21 Apr 2019 08:50 PM PDT

1. Danau Oroville, California yang dulu hijau dan segar kini mulai kering dan gersang

Potret Penampakan Bumi dulu dan Kini (sumber: brightside.me)

2. Gunung Matterhorn di pegunungan Alpen, perbatasan antara Swiss dan Italia

Potret Penampakan Bumi dulu dan Kini (sumber: brightside.me)

3. Laut Aral yang terletak di antara Kazakhstan dan Uzbekistan, dulunya adalah danau terbesar keempat di dunia

Potret Penampakan Bumi dulu dan Kini (sumber: vox.com )

4. Gletser Toboggan, Alaska

Potret Penampakan Bumi dulu dan Kini (sumber: brightside.me)

5. Danau Powell, Arizona dan Utah kini mulai mengering

Potret Penampakan Bumi dulu dan Kini (sumber: brightside.me)

6. Gletser McCarty, Alaska yang mulai mencair

Potret Penampakan Bumi dulu dan Kini (sumber: brightside.me)

7. Hutan di Rondonia, Brasil kini tak sehijau dulu lagi

Potret Penampakan Bumi dulu dan Kini (sumber: brightside.me)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Istri Andre Taulany Dilaporkan ke Polisi karena Dianggap Hina Prabowo

Posted: 21 Apr 2019 08:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Lantaran unggahannya di Instagram, istri Andre Taulany harus berurusan dengan hukum. Ia dilaporkan ke Polda Metro Jaya karena dianggap telah melakukan pencemaran nama baik dan fitnah melalui media elektronik terhadap Prabowo Subianto selaku calon presiden.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Legenda: Solskjaer Harus Berani Jual Bintang MU

Posted: 21 Apr 2019 08:45 PM PDT

Liputan6.com, Manchester - Gary Neville meminta Ole Gunnar Solskjaer tak ragu membuang bintang MU musim panas nanti. Ia menilai banyak pemain yang tak layak berseragam Setan Merah.

MU dibantai Everton empat gol tanpa balas, Minggu (21/4/2019). Kekalahan membuat peluang MU untuk finis empat besar semakin kecil.

Banyak yang menilai kekalahan MU disebabkan karena pemainnya kurang tampil maksimal. Termasuk pemain bintang seperti Paul Pogba, Romelu Lukaku, hingga Nemanja Matic.

"Lupakan talenta, jika pemain itu tidak bekerja keras maka Solskjaer harus menendangnya. Sungguh sangat bertolak belakang antara pemain MU dengan pemain Manchester City dan Liverpool," kata Neville seperti dilansir Evening Standard.

"Pemain City dan Liverpool bekerja keras setiap pekannya di lapangan. Sementara pemain MU hanya berjalan santai dan berputar-putar. Mereka tidak boleh bekerja di bawah ekspektasi klub seharusnya."

 

 

Tak Ada Yang Pantas

Gelandang Manchester United, Paul Pogba berselebrasi usai mencetak gol ke gawang West Ham pada lanjutan Liga Inggris di Old Trafford (13/4). Pogba mencetak dua gol lewat titik penalti mengantar MU menang tipis 2-1 atas West Ham. (AFP Photo/Paul Ellis)

Keempat gol The Toffees dicetak oleh Richarlison, Gylfi Sigurdsson, Lucas Digne, dan The Walcott.

Kekalahan membuat MU masih tertahan di posisi keenam klasemen. Setan Merah mengoleksi 64 poin dari 34 laga.

"Solskjaer selalu berbicara soal membangun klub kembali dan inilah yang memang harus dilakukan. Saya tidak melihat ada pemain yang bisa mengembalikan kejayaan klub saat ini, ada yang salah di MU."

Hasil Liga Inggris

Gelandang Manchester United (MU), Paul Pogba (dua kiri) menggiring bola saat berlatih bersama rekan setimnya jelang menghadapi Barcelona pada leg kedua babak perempat final Liga Champions 2018/19 di Stadion Camp Nou, Barcelona, Senin (15/4). (AP Photo/Joan Monfort)

Hasil Liga Inggris

Manchester City 1-0 Tottenham

Bournemouth 0-1 Fulham

Huddersfield 1-2 Watford

West Ham 2-2 Leicester

Wolves 0-0 Brighton

Newcastle 3-1 Southampton

Everton 4-0 Manchester United

Cardiff 0-2 Liverpool

Arsenal 2-3 Crystal Palace

Saksikan video pilihan di bawah ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Peluru Polisi Hentikan Pelarian 3 Begal Ojek Online

Posted: 21 Apr 2019 08:43 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Polisi menangkap empat begal terhadap pengemudi ojek online di Jakarta Barat. Tiga diantara para begal tersebut terpaksa ditembak petugas karena dianggap melawan polisi dengan senjata tajam.

Peristiwa pembegalan yang dialami seorang pengemudi ojek online, Senin 8 April 2019, di Jalan Arjuna, Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat.

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat AKBP Edi Suranta Sitepu, mengatakan pembegal tersebut diketahui berjumlah lima orang. Mereka adalah SJ (29), SI (17 ), MO (24), RA (27), dan TK (20). Empat orang ditangkap di tempat berbeda, Minggu 21 April 2019 dini hari, setelah sebelumnya buron.

SJ dan SL ditangkap di Parkiran Maybank Jalan Pluit Kencana, sedangkan MO ditangkap di Jalan Panjang Pesing Koneng,dan TK ditangkap di Jalan Blimbing Kampung Belakang, Tangerang

"Sementara tersangka RA (27) masih dalam pengejaran," kata Edi dalam keterangan tertulis, Senin (22/4/19)

Polisi menyita sejumlah barang bukti hasil kejahatan dan satu set kunci leter T, serta dua bilah golok.

"Barang bukti yang kita amankan dari hasil kejahatan 1 unit motor honda beat warna merah putih," ujar dia.

Empat pembegal tersebut dijerat pasal pencurian dengan kekerasan. Ancaman hukumannya adalah 15 tahun penjara.

Kronologi

Polisi menggiring salah satu pelaku begal pengemudi ojek online di Jakarta Barat (istimewa)

Kepala Unit Kriminal Umum Polres Metro Jakarta Barat, Inspektur Satu Dimitri Mahendra, mengatakan peristiwa nahas tersebut terjadi pada korban berinsial AK (37).

Korban saat itu sedang mengemudi sepeda motor di Jalan Arjuna, Kemanggisan. Saat melintas kawasan tersebut, AK didatangi tiga sepeda motor yang dikendarai lima orang pelaku yang tidak dikenal. Pelaku langsung menghadang dan menyerang sepeda motor korban.

Salah satu pelaku mengambil kunci kontak sepeda motor korban, sedangkan pelaku yang lain mengancam korban dengan menggunakan senjata api dan golok untuk memberikan rasa takut kepada korban dan merampas barang-barang milik korban.

"Selanjutnya pelaku langsung pergi dan membawa kabur 1 unit sepeda motor milik korban," ujar Dimitri.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

BTN Akuisisi 30 Persen Saham Anak Usaha PMN Rp 114,3 Miliar

Posted: 21 Apr 2019 08:42 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta PT Bank Tabungan Negara (Persero) atau BTN resmi membeli 30 persen saham PT PMN Investment Management, anak usaha PT Permodalan Nasional Madani (Persero).

Direktur Utama BTN Maryono mengatakan, BTN Dan PMN telah melakukan penandatanganan perjanjian pembelian saham bersyarat, atas PMN Invesment Management sebanyak 33 ribu lembar saham. 

Pembelian ini setara dengan 30 persen saham PMN di PMN Investment Management. Dari aksi pembelian ini, BTN mengeluarkan dana senilai Rp 114,3 miliar.

"Penandatanagan pembelian saham bersyarat telah berlangsung dengan baik dan lancar," kata Maryono, di kantor Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Jakarta, Senin (22/4/2019).

Menurut Maryono, pembelian saham 30 persen PMN Investment Management merupakan upaya perusahaan untuk melengkapi lini bisnis BTN yang bergerak dalam pendanaan perumahan. Dengan memiliki anak usaha di bidang manajemen investasi.

"Kami ingin memperluas cakupan bisnis kami terutama untuk meningkatkan kinerja bisnis dan menyukseskan Program Satu Juta Rumah," ujar dia.

Maryono menjelaskan dengan hadirnya anak usaha anyar tersebut, perseroan bakal lebih leluasa menghimpun dan menyediakan dana murah jangka panjang.

 

Himpun Dana

Nasabah melakukan transaksi di ATM Bank BTN, Jakarta, Jumat (22/7). Bank BTN siap menampung dana repatriasi dari kebijakan penghapusan pajak (tax amnesty) yang mulai diberlakukan pemerintah. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Dengan opsi penghimpunan dana murah yang lebih luas, Bank BTN berharap dapat memberikan skema pembiayaan perumahan yang lebih terjangkau bagi masyarakat Indonesia.

"Sehingga, pada akhirnya akan semakin banyak masyarakat Indonesia yang bisa memiliki rumah yang murah dan terjangkau. Hal tersebut sejalan dengan komitmen kami dalam mengemban tugas sebagai agen Program Satu Juta Rumah," tambah dia.

Sementara itu, dalam RBB 2019-2021, BTN juga mengincar beberapa perusahaan lain untuk memperluas bisnisnya. Di antaranya, perseroan berencana memiliki anak usaha di bidang asuransi jiwa, asuransi umum, dan perusahaan pembiayaan.

Pembentukan berbagai anak usaha tersebut difokuskan untuk mendukung penyediaan rumah yang terjangkau bagi masyarakat Indonesia. "Kami terus berupaya untuk mengoptimalkan pencapaian target Program Satu Juta Rumah," tandasnya.

 

Gandeng Telkom, BTN Incar Kenaikan Fee Based Income

PT Bank Tabungan Negara Tbk/BTN (BBTN) menargetkan peningkatan fee based income atau pendapatan non bunga hingga dua kali lipat pada 2019 dibandingkan tahun lalu.

Salah satunya dengan menggandeng PT Telkom Tbk (TLKM) dalam pemberian layanan IndieHome kepada nasabah BTN.

Kerja sama tersebut dituangkan dengan penandatanganan yang dilakukan Direktur Utama BTN Maryono dan Direktur Utama Telkom Alex J Sinaga dalam Program IndiHome BTN, di booth IndiHome pada kegiatan Festival Link Aja, di Sidoarjo, Jawa Timur, Minggu 7 April 2019.

Direktur Utama BTN, Maryono mengatakan, sinergi antara BTN dan Telkom ditargetkan dapat menggaet lebih banyak nasabah karena mendapatkan layanan Indihome BTN dengan tarif yang terjangkau untuk fasilitas yang lengkap mulai dari internet, telpon dan Usee TV dari Telkom. 

"Kerja sama ini tidak hanya meningkatkan pendapatan bunga dari KPR namun juga meningkatkan fee based income BTN dari pelayanan pembayaran Indihome BTN," kata Maryono.

Maryono menuturkan, dengan sinergi ini, sekarang nasabah KPR BTN, baik yang baru maupun yang eksisting dapat merasakan nilai tambah dari layanan KPR BTN dengan adanya Indihome BTN. 

Secara umum, ruang lingkup kerja sama ini mencakup penyediaan layanan IndiHome bagi para nasabah BTN yang pemasarannya dilakukan bersama-sama antara Telkom dan BTN baik secara langsung maupun melalui pengembang dan atau asosiasi pengembang. 

Melalui kerja sama ini, lanjut Maryono, para nasbah BTN akan mendapatkan kesempatan untuk berlangganan Paket IndiHome Triple Play yang terdiri dari telepon rumah, akses internet kecepatan tinggi dan layanan UseeTv yang memiliki beragam pilihan channel yang menarik.

 Tonton Video Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mau Merayakan Hari Bumi Bareng NASA? Begini Caranya...

Posted: 21 Apr 2019 08:40 PM PDT

Liputan6.com, Washington DC - Tanggal 22 April ditetapkan sebagai Hari Bumi. NASA mengundang semua orang yang ada di dunia ini untuk bersama-sama merayakannya.

Caranya yakni dengan memotret pemandangan yang terhampar di muka Bumi ini dan mengunggahnya di media sosial menggunakan tanda pagar (tagar) #PictureEarth. Demikian seperti dikutip dari situs web techtimes.com, Senin (22/4/2019).

Melalui kegiatan tersebut, lembaga antariksa milik pemerintah Amerika Serikat itu ingin menyoroti pentingnya melindungi planet ini dan merayakan keindahan Bumi.

Nantinya, foto-foto terbaik yang dibagikan secara publik ke media sosial akan dipilih oleh ilmuwan NASA untuk kemudian ditampilkan dalam video dan gambar komposit di situs web badan angkasa luar ini --setelah Hari Bumi.

NASA mendorong pengguna Facebook, Instagram, dan Twitter untuk mem-posting potret yang menunjukkan kehidupan (life), gerak (motion), dan keindahan (beauty) Bumi.

Pengguna dapat berfokus pada detail dan membuat gambar close-up seperti pada bunga mekar, pohon-pohon tua, serangga berwarna-warni, hewan-hewan berbulu, deburan ombak, lava cair, awan, es, sinar matahari dan lain-lain.

Warganet juga dapat membubuhi teks dan pesan bertema Hari Bumi dalam unggahan tersebut.

NASA mengatakanakan memeriksa seluruh situs media sosial untuk menelusuri unggahan-unggahan dengan tagar #PictureEarth.

Kegiatan Hari Bumi NASA

ilustrasi bunga/Photo by Diana Parkhouse on Unsplash

NASA juga menyelenggarakan beberapa acara terkait Hari Bumi yang terbuka untuk umum. Kegiatan ini akan menjadi dasar bagi episode selanjutnya dari "NASA Science Live" yang berfokus pada penelitian terhadap Bumi.

Tayangan 30 menit itu bisa disaksikan langsung secara streaming di platform penyedia layanan video seperti Ustream, Periscope, Facebook Live, dan YouTube, juga akan disiarkan pada NASA Television dan situs web mereka.

Warganet bisa mengajukan pertanyaan apa saja menggunakan tagar #AskNASA.

Selain itu, NASA juga bakal membuka fasilitas terbarunya, yaitu "Building 4221" --gedung canggih dan ramah lingkungan yang dirancang berdasarkan pedoman federal tentang efisiensi energi dan air.

Bangunan 4221 diisolasi dan dilapisi kaca dengan emisivitas (daya pemancaran) rendah yang mengalihkan panas cahaya matahari, sehingga mengurangi biaya pendinginan.

4221 juga punya panel surya yang ditempatkan di atap, yang mampu menyerap energi untuk menambah daya listrik.

Satelit-satelit NASA dan wahananya telah mengambil gambar Bumi setiap hari dari antariksa dan membaginya dengan para ilmuwan dan penduduk di seluruh dunia.

Para periset di seluruh penjuru negeri menggunakan data dari instrumen NASA tersebut, dan pesawat ruang angkasa pengamat Bumi dari negara lain, untuk membuat gambar planet ini.

Sementara itu pada tanggal 26 April, NASA akan meluncurkan armada observatorium barunya, Orbiting Carbon Observatory 3 (OCO-3) ke Stasiun Angkasa Luar Internasional (ISS).

Misi OCO-3 bertujuan untuk mengukur karbon dioksida dari ruang angkasa, sehingga bisa membantu NASA dalam menciptakan solusi untuk masalah-masalah global, seperti ketersediaan air tawar, keamanan pangan, dan kesehatan manusia.

Sebab, karbon dioksida adalah salah satu faktor terbesar dalam meningkatnya perubahan iklim secara keseluruhan.

Unduh Dokumentasi Bumi dari NASA

Gunung Tambora (ISS-Digital Camera)

Untuk melihat bagaimana NASA mengambil gambar dari antariksa, Anda dapat mengunduh buku foto "NASA EARTH" yang menampilkan potret-potret dari citra satelit badan tersebut. Klik tautan ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

15 Kata Mutiara Pernikahan Agar Lebih Yakin Menuju Pelaminan

Posted: 21 Apr 2019 08:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kata mutiara pernikahan sering digunakan di undangan pernikahan, hingga menjadi hiasan saat pernikahan berlangsung. Kata mutiara pernikahan biasanya berisi kata-kata yang menyejukkan dan menceritakan dua manusia yang sudah dijodohkan untuk bertemu dalam pernikahan mereka.

Jodoh yang ditemui dan akhirnya melenggang ke arah yang lebih serius atau pernikahan, adalah sebuah proses yang harus benar-benar diperhatikan karena hanya terjadi sekali seumur hidup. Jika tidak dipikirkan dengan matang-matang dan sudah melalui berbagai pertimbangan, pernikahan bisa saja kandas di tengah jalan.

Ketika dua orang sudah memantapkan untuk melangkah ke jenjang pernikahan, mereka berarti sudah yakin satu dengan yang lainnya. Saling percaya dan saling cinta adalah kunci yang akan menyatukan mereka berdua selamanya. Selain itu, motivasi dari diri sendiri untuk selalu setia dan cinta terhadap pasangan adalah salah satu cara untuk menjalin hubungan yang lebih serius dan mengingat janji suci, yaitu pernikahan.

Kata mutiara pernikahan juga bisa menjadi motivasi diri untuk lebih percaya dengan pasangan masing-masing, hingga agar lebih mantap lagi ketika akan menuju ke jenjang pernikahan nantinya. Kata mutiara pernikahan berikut ini sudah Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Senin (22/4/2019) untuk memotivasi para pasangan muda yang akan menuju ke jenjang pernikahan, atau yang sudah menikah.

Kata mutiara pernikahan: pertemuan adalah permulaan

Ilustrasi/copyright pixabay.com/StockSnap

"Kita jatuh cinta bukan karena menemukan orang yang sempurna, melainkan karena melihat kesempurnaan pada orang yang tidak sempurna"

Kata mutiara pernikahan yang pertama ini menjelaskan bahwa seseorang akan jatuh cinta kepada orang lain tanpa harus melihat kelebihan atau bahkan kekurangannya. Ia selalu menerima apapun yang pasangannya miliki, tanpa terkecuali.

"Pertemuan adalah permulaan, tetap bersama adalah perkembangan, bekerjasama adalah keberhasilan"

Dalam sebuah hubungan hingga menuju pernikahan, semua ada prosesnya, dan proses itu akan selalu berkembang hingga akhir. Bekerjasama adalah cara yang sangat ampuh untuk menuju kesuksesan, dalam berhubungan.

"Pertama kali meminta maaf adalah yang berani, pertama kali memaafkan adalah yang terkuat, yang pertama kali melupakan adalah yang paling bahagia"

Kata mutiara pernikahan di atas menjelaskan bahwa disetiap hubungan pasti ada masalah. Kita harus mudah saling memaafkan dan juga saling memperbaiki kesalahan.

"Cinta adalah pemberian terbaik, cinta juga adalah penghargaan terbesar untuk yang menerima"

Jika kamu menerima dengan lapang, maka cinta adalah hal yang sangat menakjubkan. Dalam sebuah hubungan terutama pernikahan, cinta adalah salah satu yang terpenting agar hubungan selalu berjalan lancar.

"Menikah bukanlah bisa hidup dengannya, menikah berarti tidak bisa hidup tanpanya"

Kata mutiara pernikahan di atas menjelaskan bahwa menikah bukanlah untuk hidup bersama pasangan, namun menikah adalah karena tidak bisa hidup tanpa pasangan, karena mereka saling membutuhkan.

Kata mutiara pernikahan: dua jiwa satu pikiran

Ilustrasi/copyright shutterstock.com

"Mencintai seseorang memberikan kita kekuatan, dicintai memberikan kita keberanian"

Mencintai dan juga dicintai adalah dua hal yang saling berhubungan dalam sebuah pernikahan. Kamu akan mencintai pasanganmu, begitu pula pasanganmu akan mencintaimu.

"Dua jiwa namun satu pikiran, dua hati namun satu perasaan"

Pernikahan adalah menyatukan dua orang yang memiliki satu pemikiran yang sama, dan menyatukan dua hati menjadi satu perasaan yang sama.

"Bukan karena kurangnya cinta, tapi kurangnya persahabatan yang membuat pernikahan tidak bahagia"

Persahabatan tidak akan pernah berakhir hingga kamu meninggal. Maka bersahabatlah dengan pasanganmu, agar hubungan pernikahanmu lebih langgeng.

"Cinta tidak menciptakan pernikahan. Pernikahan yang sadar, terencana, menciptakan cinta. Hal yang sama terjadi dalam semua hubungan"

Pernikahan memang di dasari dengan rasa cinta, namun juga harus memiliki persiapan dan kemantapan dari diri masing-masing.

"Kenali masalahnya, ketahui risikonya, dan pelajari solusinya. Ini modal kamu untuk bisa punya pernikahan yang bahagia nanti"

Setiap tindakan pasti memiliki resiko masing-masing. Kamu harus tahu apa resikonya dan bagaimana cara menyelesaikannya, agar hubunganmu bisa dijaga.

Kata mutiara pernikahan: jatuh cinta sekali terhadap orang yang sama

Ilustrasi pernikahan. Sumber foto: pexels.com/Min An.

"Bahagia itu pilihan, maka dari itu pertahankan apa yang sudah kamu pilih"

Jika kamu sudah memilih sesuatu termasuk pasanganmu, maka itulah sumber kebahagiaan yang bisa kamu peroleh entah bagaimana caranya.

"Pernikahan adalah ibadah, dan setiap ibadah bermuara pada cinta-Nya sebagai tujuan. Sudah sewajarnya setiap upaya meraih cinta-Nya dilakukan dengan sukacita"

Setiap hubungan manusia dengan manusia, tidak akan pernah berhasil tanpa ada persetujuan dari Tuhan yang mengatur semua urusan hati manusia dan bisa membolak-balikkan perasaan manusia.

"Aku mencintaimu. Itu sebabnya aku takkan pernah selesai mendoakan keselamatanmu"

Kata mutiara di atas menjelaskan bahwa dalam hubungan saling mendoakan adalah hal yang harus dilakukan setiap pasangan.

"Bukalah matamu lebar-lebar sebelum pernikahan, dan setengah tertutup sesudahnya"

Sebelum menikah, kamu harus benar-benar yakin dengan pilihanmu dari segala aspek. Namun setelah kamu memilih dan sudah menikah, kamu harus menerima segala kekurangan yang pasanganmu miliki.

"Pernikahan yang sukses adalah jatuh cinta sering kali dan selalu terhadap orang yang sama"

Kata mutiara pernikahan di atas menjelaskan bahwa dalam pernikahan kamu hanya akan mencintai satu orang saja hingga akhir hayatmu, yaitu pasanganmu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

EKW 2019 Sukses Tutup Hari Kartini

Posted: 21 Apr 2019 08:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Hari Kartini selalu terasa spesial bagi seluruh wanita di Indonesia. Perjuangan RA Kartini sebagai pahlawan emansipasi, membuat para wanita kini tak dipandang sebelah mata.

Hal itu menginspirasi Yayasan El John untuk kesekian kalinya menggelar El John Kartini Week (EKW) 2019. Acara untuk menyemarakkan Hari Kartini ini digelar di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, pada 18-21 April 2019.

Mengusung tema 'Womenovation', EKW 2019 mengingatkan para wanita tentang perjuangan RA Kartini. Terlebih lagi dalam menghadapi era globalisasi yang kian masif.

"Event ini digelar dalam rangka mendorong untuk peningkatan kualitas sumber daya manusia. Jadi kita membuat event-event ini agar anak-anak muda ini terus belajar. Tentu perayaan Hari Kartini zaman dulu dengan zaman sekarang berbeda," ungkap CEO El John, Johnnie Sugiarto.

"Untuk zaman sekarang, perayaannya berkonsep digital. Meski begitu, namun tujuannya sama, yakni meningkatkan kualitas sumber daya wanita untuk berani setara dengan pria," imbuhnya.

Kartini Zaman Now

EKW 2019 (Istimewa)

Dalam EKW 2019, El John menggelar beberapa acara menarik. Di antaranya Pemilihan Kartini Cilik Indonesia, Pemilihan Putri Kartini Indonesia, dan Penobatan Ibu Kartini Indonesia. Selain itu, ada juga talkshow bersama Miss Earth Indonesia 2018, Ratu Vashti Annisa, serta peluncuran aplikasi EL JOHN Media.

Untuk tahun ini, penobatan Ibu Kartini Indonesia 2019 diberikan kepada para tokoh wanita yang berjasa kepada negeri.

"Kartini Award tim panitia memilih tokoh-tokoh wanita Indonesia yang berbuat banyak. Apa saja sih yang sudah diperbuat, sehingga mereka layak kita berikan award kepada mereka," ujar Johnnie.

"Tentu ini memberikan semangat baru dan para ibu-ibu di seluruh Indonesia. Mereka bisa mendapat apresiasi dari kami dan menggunakan predikat itu sebagai seorang Kartini zaman now," tambahnya.

Daftar Pemenang Ibu Kartini Indonesia EKW 2019:

1. Ibu Kartini Bidang Pendidikan: Prita Kemal Gani (Founder & Director London School of Public Relation).

2. Ibu Kartini Bidang Pariwisata: Wiryanti Sukamdani (President at ASEAN Tourism Association).

3. Ibu Kartini Bidang Entrepreneurship: Coreta Kapoyos (Ketua Umum Pernik Nusantara).

4. Ibu Kartini Bidang Sosial Aktivis: Adriana Venny Aryani (Komisioner Komnas Perempuan).

5. Ibu Kartini bidang HAM dan Kemanusiaan: Damairia Pakpahan (Direktur Pelaksana Perlindungan Insani Indonesia)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Misi Lain Jack Miller Usai Rebut Podium di MotoGP Austin

Posted: 21 Apr 2019 08:35 PM PDT

Liputan6.com, Bologna- Jack Miller mengisi salah satu podium pada MotoGP Austin yang berlangsung 14 April lalu. Pembalap Pramac Ducati ini merebut podium tiga di belakang Valentino Rossi dan Alex Rins.

Namun ada misi lain yang ingin dikejar Jack Miller di MotoGP 2019. Penampilannya yang gemilang tak lain agar bisa mendapatkan tempat di tim pabrikan alias Mission Winnow Ducati.

Saat ini, Miller memang masih berada di tim satelit Pramac Ducati. Dia mengincar posisi di tim pabrikan pada MotoGP 2020 nanti.

Andrea Dovizioso saat ini masih terikat dua tahun kontrak dengan Ducati. Praktis saingan Miller saat ini yaitu Danilo Petrucci di MotoGP 2020 nanti.

Petrucci saat ini hanya unggul satu poin dari Miller di klasemen MotoGP. Dia berada di posisi kelima.

 

 

Komentar Miller

Pembalap Pramac Ducati, Jack Miller tampil konsisten di MotoGP Argentina (JUAN MABROMATA / AFP)

Namun Miller kalahkan Petrucci di dua balapan terakhir. Puncaknya saat meraih podium di MotoGP Austin.

"Tentu saja target saya ingin naik kelas masuk tim pabrikan. Saya suka berada di Ducati," kata Miller seperti dikutip crash.

"Saya merasa kami tampil bagus tahun ini, termasuk saat kualifikasi. Dua balapan yang saya selesaikan, saya finis di depan Petrucci. Ini tahun yang bagus tapi kita harus tunggu."

Sangat Mungkin

Posisi Danilo Petrucci bisa diambil alih Jack Miller musim depan (Twitter/Ducati Motor)

Persaingan untuk memperebutkan posisi di tim pabrikan dengan Petrucci sangat memungkinkan. Apalagi pembalap asal Italia itu dikontrak hingga 2020 saja.

"Normalnya, di beberapa tahun terakhir, saya selalu memulai musim dengan bagus, tapi saat balapan di Mugello kehebatan saya seakan hilang lagi. Semoga tahun ini bisa terus bertahan," ujarnya, menambahkan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menhub Imbau Pemudik Tidak Gunakan Sepeda Motor

Posted: 21 Apr 2019 08:31 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Sepeda motor masih menjadi primadona bagi pemudik karena dinilai lebih efektif dan hemat biaya. Meski begitu, tingkat kecelakaan sepeda motor pada masa mudik masih relatif tinggi.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menghimbau para pemudik untuk menggunakan alternatif angkutan darat lain demi keselamatan masing-masing penumpang.

"Tingkat kecelakaan yang melibatkan motor itu sampai 70 persen. Kemudian macet juga kan disebabkan sepeda motor. Oleh karenanya, kita mengimbau supaya pemudik seyogyanya tidak naik sepeda motor. Gunakan bus atau kereta api," ujar dia di Gedung Kementerian Perhubungan, Senin (22/4/2019).

Budi menambahkan, Kemenhub sebelumnya sudah mensosialisasikan angkutan mudik gratis 2019. Para pemudik bisa menggunakan angkutan darat seperti bus dan kereta api serta angkutan laut.

Pemudik yang ingin membawa sepeda motor juga bisa memanfaatkan kereta api dan kapal laut dengan turut mendaftar pada program mudikgratis.dephub.co.id. Angkutan mudik gratis diproyeksikan bakal mengurangi tingkat penggunaan sepeda motor untuk mudik.

Perusahaan swasta dan BUMN juga diimbau untuk menambah kuota angkutan gratis untuk pemudik agar tingkat kecelakaan bisa semakin ditekan.

Budi menyarankan agar perusahaan swasta dan BUMN bisa memanfaatkan CSR untuk mengedukasi masyarakat supaya menekan penggunaan sepeda motor.

Terkait mudik ini, Kemenhub menggelar rapat koordinasi terakhir untuk memastikan kesiapan angkutan Lebaran agar dapat beroperasi maksimal.

Dalam 5 minggu ini, Kemenhub dan jajaran stakeholder akan mengevaluasi fasilitas mudik mulai dari angkutan hingga arus mudik. Moda yang digemari masih berkutat pada moda darat dan udara.

Menhub: Mudik 2019 Bakal Lebih Lancar

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi. (Merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi , menyatakan mudik 2019 akan berjalan lebih lancar dengan tingkat kemacetan yang diharapkan rendah.

Budi mengungkapkan, pihaknya telah menggelar rapat internal di Kementerian Perhubungan (Kemenhub) terkait dengan persiapan mudik ini.

"Untuk mudik, saya sudah rapat dengan eselon 1. Kita lihat mudik kali ini diharapkan lancar, kecuali ada hal-hal tertentu. Selain soal kemacetan, kita fokus juga soal keselamatan. Kita rapat lagi minggu depan," ujar dia di kawasan Widya Chandra, Jakarta, Rabu (17/4/2019).

Budi menuturkan, salah satu kebijakan yang akan diterapkan pada mudik kali ini yaitu terkait dengan pembatasan kecepatan kendaraan. Untuk itu, Jasa Marga akan memasang alat pemantau kecepatan.

"Kita membatasi kecepatan, karena 70 persen ini melalui darat. Saya bicara dengan Dirut Jasa Marga, akan pasang alat-alat pemantau kecepata. Kita juga anjuran agar orang tidak gunakan sepeda motor, kita juga berikan solusi dengan program mudik gratis," ungkap dia.

Dalam mengantisipasi lonjakan kendaraan saat mudik Lebaran, kata Budi, pemerintah pusat akan berkoordinasi dengan pemerintah daerah (pemda) dan kepolisian setempat untuk mengatur lalu lintas selama mudik.

"Kita libatkan pemda dan Polres untuk merancang kegiatan (pengaturan)," dia menegaskan.

 

Hore, Lewat Tol Saat Mudik Lebaran 2019 Bakal Dapat Diskon Tarif

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menyatakan akan ada diskon tarif tol pada mudik Lebaran 2019. Namun, dirinya mengaku belum bisa memastikan besaran diskon yang akan diberikan.

Basuki mengungkapkan, sama seperti tahun lalu, pemerintah berencana untuk memberikan diskon untuk tarif tol.

"Insya Allah (ada diskon)," ujar dia di kawasan Widya Chandra, Jakarta, Rabu (17/4/2019).

Namun demikian, pihaknya masih akan membahas hal ini dengan Badan Pengelola Jalan Tol (BPJT). Dirinya ingin pemberian diskon bermanfaatbagi  yang ingin mudik, tetapi juga tidak membebani Badan Usaha Jalan Tol (BUJT).

"Nanti kita bicarakan itu. Maunya berapa," kata dia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: