Kamis, 11 April 2019

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Lexus LM 350, Kembaran Toyota Alphard yang Lebih Mewah

Posted: 11 Apr 2019 11:02 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Toyota Alphard versi Lexus dipastikan akan terwujud. Hal tersebut disampaikan oleh pihak Lexus, sekaligus Lexus memberikan nama LM.

Lexus LM 350 bakal jadi produk mewah MPV, yang dipamerkan pada ajang Shanghai Auto Show 2019. Dilansir dari pewartaan situs Carscoops, Lexus melempar gambar penggoda berupa siluet dari samping.

Dari gambar itu, bisa ditebak wujud Lexus LM 350 benar menyerupai Alphard generasi ketiga maupun Vellfire. Pada gambar siluet, jelas terlihat bagian jendela samping yang panjang ke belakang, memberi pernyataan kabinnya yang sangat lapang. Sedang bagian grille besar khas bahasa desain Lexus dan diapit lampu depan tajam serta DRL LED, seperti ditampilkan dari teaser sebelumnya.

Lagi, semua petunjuk identik dengan Alphard dan Vellfire, yang kian bikin penasaran seberapa jauh Lexus bisa mempermewah penampilan yang sudah ada dari basisnya itu. Ekspektasi kabin juga sama, bisa menggunakan konfigurasi 8-seater. Balutan kulit tersebar di penjuru kabin, bersanding dengan material berkualitas lain. Ekspektasi pemanis seperti pada Alphard yang memakai ornamen kayu dan metal untuk memperkuat kadar kemewahan sektor kabin.

 

Selanjutnya

Di tangan Lexus, Toyota Alphard akan semakin mewah (Motor1)

Sementara nama LM diperkirakan sebuah inisial singkatan dari Lexus Minivan. Serta nama LM 350 bisa berarti mesinnya memakai V6 3,5 liter berbahan bakar bensin, seperti yang dipakai Alphard.

Begitu juga dengan sektor transmisi, besar kemungkinan memakai otomatis sequential 8-speed yang lebih optimal pengantaran daya dan efisiensinya. Seperti halnya Toyota Alphard, bakal ada juga varian bermesin hybrid dengan kode nama LM 350h.

Mengingat Lexus sendiri merupakan brand lebih mewah dan mahal ketimbang Toyota, bakal ada penyesuaian dari segi kenyamanan berkendara. Besar kemungkinan, berkendara dengan Lexus LM 350 terasa lebih nyaman. Begitu juga dengan fitur lain yang bisa diadopsi dari Alphard.

Misalnya digital rear view mirror atau kaca spion tengah digital, yang bisa sekaligus menampilkan tangkapan kamera 360 derajat. Tambahkan dengan blind spot monitor, semakin mudah mengendalikan bodi MPV yang sangat bongsor itu.

 

Selanjutnya

Kemungkinan besar, MPV mewah Lexus LM 350 diedarkan cuma untuk Asia, khususnya Cina. Bisa jadi masuk pasar Asia Tenggara yang dikenal gemar dengan mobil MPV keluarga. Namun kepastiannya masih harus menunggu presentasi kala diluncurkan di Shanghai Auto Show 2019 pekan depan. 

Sumber: Oto.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

4 Produk Ini Rilis Koleksi Bertema Game of Thrones, Tertarik Beli?

Posted: 11 Apr 2019 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pecinta serial Game of Thrones tentu tak sabar dengan penayangan season terakhirnya yang akan diputar beberapa hari lagi.

Season 8 ini tentunya sangat ditunggu para penggemar dan menjadi musim paling seru di sepanjang serial Game of Thrones. Pasalnya, di sini kita akan melihat betapa dahsyatnya Great War yang akan menyatukan umat manusia melawan para White Walkers.

Game of Thrones nampaknya menjadi salah satu serial televisi yang sangat diminati banyak orang dari berbagai belahan dunia. Hal ini lantas membuat berbagai brand berlomba-lomba menciptakan produk dengan tema serial ini.

Bagi kalian pecinta Game of Thrones nampaknya wajib memiliki salah satu dari berbagai benda tersebut. Lantas apa saja benda-benda yang bertemakan Game of Thrones tersebut, dikutip dari berbagai sumber berikut rangkumannya.

1. Sepatu

Sepatu GoT (foto: IG Adidas)

Belum lama ini Adidas mengeluarkan koleksi dengan tema Game of Thrones. Sepatu tersebut menampilkan simbol-simbol ikonik tiap houses sertakarakter Westeros pada serial yang tayang sejak 2011 ini.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2. Makeup

makeup GoT (foto: urbandecaycosmetics)

Untuk menyambut rilisnya Game of Thrones season 8, brand makeup ternama Urban Decay juga mengeluarkan eyeshadow brush yang terinspirasi oleh Needle Arya Stark serta Longclaw milik Jon Snow.

3. Oreo

Oreo GoT

Nah bagi kalian pecinta cookies dan penggemar GoT pastinya harus coba Oreo seri spesial yang bertemakan serial Game of Thrones. Oreo seri GoT ini memiliki gambar simbol-simbol ikonik tiap houses.

4. Tas

Foto: Danielle Nicole web

Brand fashion Danielle Nicole juga tak mau ketinggalan. Mereka menciptakan tas tangan, dompet serta tas punggung dengan tema serial ini. Desainer brand ini memilih tema Starks, Lannisters, dan Targaryens untuk koleksinya. Tentunya tas-tas tersebut tetap dikemas dengan detail yang mewah dan glamor.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Saran KPAI buat Ortu yang Terlanjur Bawa Anak Saat Kampanye Pemilu

Posted: 11 Apr 2019 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Tempat penitipan anak (daycare) menjadi salah satu saran yang dikemukakan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) guna mencegah anak terlibat ikut kampanye politik. Hal ini ditujukan bagi orangtua yang terlanjur membawa anak ke lokasi kampanye pemilu.

"Di sisa hari-hari terakhir masa kampanye ini, diharapkan tim kampanye menyediakan tempat penitipan anak sebagai upaya pencegahan buat anak yang terlanjur dibawa," tegas Komisioner Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) Bidang Hak Sipil dan Partisipasi Anak, Jasra Putra saat konferensi pers di Kantor KPAI, Jakarta, Kamis (11/4/2019).

KPAI menyarankan, panitia atau partai politik dapat membuat tempat penitipan yang berjarak sekitar 100 hingga 200 meter dari lokasi kampanye pemilu. Dengan demikian, anak tetap berada dalam penjagaan panitia dan terlindungi.

Kampanye terbuka pasangan calon (paslon) dan partai politik (parpol) akan berakhir besok, 13 April 2019. Selanjutnya, masa tenang Pemilu akan berlangsung pada 14-16 April 2019.

 

 

Menuju masa tenang

Jasra menambahkan, menuju masa tenang Pemilu, anak-anak juga diharapkan tetap bebas dari keterlibatan dan hiruk pikuk kegiatan politik.

"Di masa tenang (Pemilu) nanti, anak-anak juga bisa mendapatkan informasi yang layak didengar (jauh dari politik)," tambahnya.

Selama Januari sampai April 2019, KPAI mencatat, ada 55 kasus pelibatan anak dalam kampanye Pemilu 2019.

Saksikan juga video berikut ini:

[vidio:(Video) Anak Dilarang Ikut Kampanye]()

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

3 Calon Bek Kanan MU Musim Depan

Posted: 11 Apr 2019 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Manchester United (MU) sangat membutuhkan kehadiran bek kanan baru di bursa transfer musim panas nanti. Posisi bek kanan MU kemungkinan sangat lowong musim depan.

Antonio Valencia hampir pasti akan cabut dari Old Traffod. Sedangkan Ashley Young akan segera memasuki usia 34 tahun dan sulit untuk diandalkan di pos bek kanan secara reguler. 

Matteo Darmian juga akan dilepas. Darmian tak pernah bisa menembus tim utama MU sejak dibeli pada era Jose Mourinho.

Praktis musim depan MU cuma memiliki Diogo Dalot di posisi bek kanan. Pemuda Portugal itu masih belum stabil performanya sehingga manajer Ole Gunnar Solskjaer menginginkan adanya bek kanan baru yang sudah kenyang pengalaman.

Ada tiga kandidat kuat bek kanan yang akan dibeli MU musim panas nanti. Siapa saja mereka? Simak di halaman berikutnya:

 

3. Joshua Kimmich

Joshua Kimmich (AFP/Kenzo Tribouillard)

Kimmich masuk radar MU untuk mengisi posisi bek kanan. Meski baru berusia 24 tahun, Kimmich sudah kenyang pengalaman internasional baik bersama Bayern Munchen maupun timnas Jerman.

Cukup berat mendapatkan Kimmich. Munchen tidak berniat melepas pemain kelahiran 8 Februari 1995 itu. Tenaga Kimmich masih dibutuhkan mengisi pos bek kanan.

Stabilnya kondisi keuangan Munchen membuat MU akan kesulitan merayu FC Hollywood untuk melepas Kimmich.

2. Thomas Meunier

Bek Belgia, Thomas Meunier (AFP Photo/Olga Maltseva)

The Sun melaporkan manajer MU Ole Gunnar Solskjaer tertarik dengan Meunier. Pasalnya pria Belgia itu cukup produktif untuk ukuran bek kanan.

Meunier mampu membuat lima gol dan tujuh assists musim ini bersama PSG. Peluang mendapatkan Meunier juga terbuka lebar. Pasalnya kontrak Meunier dengan PSG akan habis musim depan.

Harga Meunier tidak akan terlalu mahal. Dengan kontrak tersisa setahun, Meunier diperkirakan akan bernilai sekitar 20 juta pound.

1. Aaron Wan-Bissaka

Aaron Wan-Bissak (AFP/Ben Stansall)

Pemain yang berposisi sebagai bek kanan tersebut tampil luar biasa bersama Palace musim ini. Dia tak tergantikan mengawal pertahanan Palace sejak promosi ke tim utama musim lalu.

Bakat besar Wan-Bissaka membuat MU tertarik merekrutnya. Setan Merah menurut laporan Mirror akan bersaing dengan Chelsea dalam mendapatkan pemain 21 tahun itu. Dibanding Chelsea, MU sebenarnya jauh lebih berpeluang mendapatkan Wan-Bissaka. Pasalnya Chelsea terkena sanksi larangan membeli pemain dua kali dari FIFA.

Jika banding yang diajukan Chelsea atas sanksi larangan transfer dua kali dari FIFA gagal maka MU bakal makin leluasa mengejar Wan-Bissaka.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Grab Berhasil Tingkatkan Pendapatan Pekerja Informal di Indonesia

Posted: 11 Apr 2019 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Grab dilaporkan telah berhasil meningkatkan peluang pendapatan untuk pekerja informal di Indonesia. Informasi ini dihimpun dari riset terbaru CSIS dan Tenggara Strategics.

Hasil riset itu menunjukkan perkiraan kontribusi Grab terhadap ekonomi Indonesia sebesar Rp 48,9 triliun pada 2018. Berdasarkan keterangan resmi yang diterima Tekno Liputan6.com, Jumat (12/4/2019), kontribusi itu berasal dari empat lini usaha Grab.

Adapun GrabFood disebut menjadi penyumbang terbesar yang diikuti GrabBike dan GrabCar. Sementara Kudo dilaporokan telah memberikan dampak signifikan di kota tingkat kedua dan ketiga di Indonesia.

"Pendapatan yang ada dalam sektor informal di Indonesia sangat rendah, dan bahkan lebih dari UMP. Penggunaan dan pemanfaatan teknologi, dalam hal ini Grab, membantu mempertemukan dan menghasilkan permintaan terhadap produk dan jasa pekerja informal," tutur Kepala Departemen Ekonomi CSIS, Yose Rizal Damuri.

Lebih lanjut dijelaskan penyebab pendapatan yang ada dalam sektor informal terjadi karena rendahnya permintaan terhadap produk dan jasa sektor informal. Sementara Grab disebut dapat mempertemukan dan menghasilkan permintaan jasa dan produk informal tersebut, sehingga pendapatan dapat meningkat.

Sekadar informasi, riset CSIS dan Tenggara Strategics ini dilakukan dengan metode survei di lima kota di Indonesia, yakni Jakarta, Surabaya, Bandung, Medan, dan Makassar.

Adapun empat riset ini dilakukan pada empat lini usaha Grab, yakni GrabBike, GrabCar, GrabFood, dan Kudo. Pemilihan kota dilakukan berdasarkan tingkat penggunaan platform digital yang signifikan oleh masyarakat.

Survei ini dilakukan dari November hingga Desember 2018 terhadap 3.418 responden. Sementara survei dilakukan secara tatap muka dengan sampel mitra yang terdaftar dan aktif selama tiga bulan terakhir berdasarkan database Grab.

Penarikan sampel menggunakan metode pengacakan sistematis dan melalui metode kontrol kualitas call-back terhadap 80 persen responden. Margin of error dari penelitian ini di bawah 3,5 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.

Tahun Ini, Grab Targetkan Kembali Kantongi Dana Rp 28 Triliun

Driver Grab Bike Malang

Grab  menargetkan dapat mengumpulkan USD 2 miliar (setara dengan Rp 28 triliun) lagi dari investor strategisnya untuk tahun ini. Hal tersebut diutarakan oleh CEO Grab Anthony Tan.

Menariknya, pernyataan itu ia sebutkan beberapa minggu setelah mengumumkan pendanaan lebih dari USD 4,5 miliar.  

"Kami berharap dapat meningkatkan USD 6,5 miliar dari total modal tahun ini," kata Anthony seperti dilaporkan Reuters via Merdeka, Senin (8/4/2019).

Dilanjutkannya, pendanaan tersebut akan menjadi campuran antara hutang dan ekuitas.

Dirinya juga menambahkan bahwa Grab sedang mencari cara untuk memperluas bisnisnya dengan cepat dalam layanan keuangan dan pengiriman makanan.

Selain itu, langkah Grab selanjutnya adalah akan melakukan akuisisi atau investasi setidaknya di enam perusahaan.

Putaran pendanaan Grab yang besar dimulai tak lama setelah membeli operasi Uber di Asia Tenggara pada Maret 2018 dan sebagai imbalannya, Uber mengakuisisi 27,5 persen saham di bisnis Grab.  

Grab Raih Status Decacorn, Apa Itu?

Harapan Baru Buat Pengemudi Grab, Berkesempatan Dapat Rumah Lho!

Setelah merger dengan Uber di Asia Tenggara pada tahun lalu, Grab telah berkembang begitu pesat. Grab berhasil menjadi superapp pertama dan terbesar di Asia Tenggara.

Kini, perusahaan teknologi yang beroperasi di 336 kota di Asia Tenggara itu telah menjadi startup yang meraih status decacorn pertama di Asia Tenggara. Lalu, apa itu decacorn?

Decacorn adalah sebutan untuk startup yang memiliki valuasi lebih dari USD 10 miliar. Valuasinya 10 kali lipat lebih besar dibandingkan unicorn, namun 10 kali lipat di bawah hectocorn.

Saat ini, valuasi Grab sudah mencapai USD 11 miliar. Grab sendiri menawarkan solusi sehari-hari dengan layanan transportasi, pengiriman barang dan makanan, pembayaran mobile, serta hiburan digital.

Dengan filosofi terbuka, Grab menyatukan para mitra untuk membuat hidup lebih baik bagi semua pengguna di Asia Tenggara.

Sebelumnya, startup yang berbasis di Singapura itu baru saja masuk dalam daftar perusahaan paling inovatif. Dikutip dari Business Insider, Grab berada di urutan kedua perusahaan paling inovatif.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Misteri Jenazah Wanita Berkulit Bening dalam Kamar Hotel di Makassar

Posted: 11 Apr 2019 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Makassar Seorang wanita berkulit bening ditemukan tewas mengenaskan di sebuah kamar hotel di Jalan Toddopuli, Kecamatan Panakukang, Kota Makassar, Kamis (11/4/2019), sekitar pukul 15.45 Wita.

Irfan (21), seorang karyawan hotel itu di Jalan Toddopuli Makassar mengaku awalnya ia naik ke lantai 2 tepatnya kamar 209 untuk membersihkannya. Namun, ia kaget saat membuka pintu kamar tersebut.

"Saya lihat korban tak bernyawa dan tubuhnya tertutup kain seprai serta berlumuran darah," kata Irfan.

Ia lalu turun ke bawah dan melaporkan kejadian itu ke resepsionis dan selanjutnya menghubungi pihak Polsek Panakukang Makassar.

"Saat masuk ke hotel, korban hanya isi buku tamu memakai nama Dita," terang Irfan.

Irfan mengaku naik ke lantai 2 tepatnya kamar 209 itu, karena hendak membersihkan setelah penghuninya keluar dan menyetorkan kunci kamar ke resepsionis.

"Tamunya sudah chek out karena waktu sewa kamar sudah habis. Saya lalu disuruh membersihkan kamar tersebut. Tapi kaget saat buka kamar. Ternyata ada jenazah wanita," beber Irfan.

Hingga saat ini polisi masih melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), tim gabungan dari Biddokkes Polda Sulsel dan Polsek Panakukang Makassar juga turun langsung untuk mencari tahu penyebab kematian wanita yang belum diketahui identitas jelasnya tersebut.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lagu Terakhir Mus Mulyadi Bertema Aku Ingin Pulang, Istri Sempat Heran

Posted: 11 Apr 2019 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Istri mendiang Mus Mulyadi, Helen Sparingga, sempat menyampaikan rasa herannya sebelum sang suami meninggal dunia. Pasalnya, lagu terakhir sang maestro keroncong sangat berkaitan dengan saat-saat terakhirnya.

Disampaikan Helen Sparingga, dalam lirik lagu terakhir yang ditulis Mus Mulyadi, terdapat kalimat, "Aku ingin pulang, tujuh puluh tahun usiaku, bawa aku pulang Bapa."

"Saya setel bagus banget. Sekarang Mas Mus malah pulang beneran," ungkap Helen kepada wartawan, di Rumah Duka Heaven Dharmais, Jakarta Barat, Kamis (11/4/2019).

Diketahui, lagu lagu terakhir Mus Mulyadi tersebut bakal diberi judul "Aku Ingin Pulang". Lagu yang dikerjakan penyanyi kelahiran Surabaya, 14 Agustus 1945 ini, menjadi sinyal saat-saat terakhir bersama keluarga, kawan, dan penggemarnya.

Mengidap Diabetes

Mus Mulyadi (berbatik tengah) (Facebook: Mus Mulyadi)

Mus Mulyadi meninggal dunia di usia 73 pada Kamis (11/4/2019) pagi kemarin. Diketahui ia sempat dirawat di Rumah Sakit Pondok Indah, Jakarta dan telah mengidap diabetes selama bertahun-tahun.

Beberapa lagu hits dari penyanyi berjuluk "Buaya Keroncong" ini antara lain adalah "Dinda Bestari", "Aryati", "Keroncong Telomoyo", dan "Jembatan Merah".

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

OPINI: Bahasa Pemersatu di Panggung Pemilu, Keindonesiaan di antara Benci dan Rindu

Posted: 11 Apr 2019 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Sekitar 185 juta pemilih muda pada saat ini tampak sedang berkerumun di panggung Pemilu 2019. Generasi muda itu berpartisipasi dalam politik penuh dengan aksi milenial.

Sangat menarik melihat aksi generasi milenial melalui jemari dan jempol di tombol gawai. Aksi mereka berkerumun dalam pesta demokrasi ini, sebagaimana teori speech act dalam filsafat bahasa (Austin, 1962), berupa tindak tutur berbahasa.

Dalam hal Pemilu 2019, patut disyukuri adanya kesamaan bahasa untuk bertindak atau beraksi. Bisa dibayangkan apa jadinya andai bahasa pada generasi anak bangsa ini tetap berbeda-beda: di antara sesama warga Indonesia pun perlu ada penerjemah, bukan?

Nah, ketika di antara warga, sekarang ada yang—misal sedang marah-marah melalui gawai—bisa diketahui ia sedang tidak suka. Bisa juga ia terlihat membenci Indonesia, tetapi sebetulnya sangat merindukannya.

Persatuan terkoyak

Dari sekitar panggung Pemilu 2019, kabar palsu atau hoaks terdengar dan tersebar di kalangan penyelenggara dan peserta Pemilu. Para pemilih juga terdengar saling melontarkan tuturan—baik ujaran kebencian maupun kerinduan—atas aspirasi politik masing-masing. Di antara rasa benci dan rindu itu adalah perbedaan aspirasi yang kerap dibuat begitu meruncing, sehingga persatuan Indonesia pun terkoyak.

Belum lama ini, dinyatakan bahwa pesta demokrasi Indonesia masih lebih bersifat emosional daripada rasional. Pernyataan kritis itu disampaikan Jimly Asshiddiqie dalam sebuah laporan daring pada 4 Februari 2019. Dalam laporan itu, ia membandingkan pesta demokrasi Amerika Serikat yang membelah suara pemilih menjadi dua kubu, yakni pro-buruh dan pro-pengusaha.

Di Indonesia—menurut pendapat Asshiddiqie —kurang rasional ketika aspirasi politik terbelah dua: antara kubu Islam dan kubu kebangsaan yang dianggap pro-kebinekaan. Contohnya berupa aksi bela ulama dan bela Pancasila.

Di sini, bermunculan diksi atau pilihan kata negatif seperti intoleran atau intoleransi. Atas kondisi politik seperti itu, perlu dicari penyebab adanya pemanfaatan bahasa yang kurang produktif untuk membangun komitmen persatuan Indonesia.

Perlu ditemukan solusi alternatif guna meningkatkan produktivitas berbahasa Indonesia. Jika tidak ada solusi strategis, akan sangat memprihatinkan kondisi bahasa Indonesia yang disalahgunakan untuk menyebarkan berita palsu atau hoaks dengan keterlibatan kaum milenial. Karena dinilai begitu berbahaya mengoyak dan merusak persatuan bangsa, kasus hoaks tertentu akan diatasi atau ditangani dalam kerangka penegakan Undang-Undang Anti-teorisme.

Baru-baru ini, Badan Pengawas Pemilu juga melaporkan telah menerima data sekitar 610 konten hoaks. Penyalahgunaan bahasa Indonesia dalam bentuk berita palsu, ujaran kebencian, ungkapan teror, atau semacamnya itu muncul berkelindan dengan kurangnya pemahaman para pengguna/penutur akan fungsi hakiki bahasa Indonesia. Yakinlah: bahasa ini lahir karena diciptakan Tuhan Yang Maha Esa melalui para pejuang pergerakan nasional untuk bersatu dalam ikrar Sumpah Pemuda 1928.

Ketika sekarang ada pelaku tindakan secara sengaja berbahasa Indonesia untuk bercerai-berai; untuk saling membenci; untuk mengenyahkan satu dengan yang lainnya, perbuatan seperti itu dapat disebut sebagai bentuk pengingkaran terhadap fitrah bahasa Indonesia. Fitrah bahasa pemersatu ini sudah semestinya tidak terkoyak; tetap terjaga baik di panggung Pemilu 2019.

 

Tak berubah model

Banner Infografis Hoaks di Tahun Politik Kian Marak. (Liputan6.com/Abdillah)

Perlu disebutkan di sini bahwa terdapat tiga model pemersatu negara bangsa, menurut temuan Anwar (2008): ras, agama, dan bahasa. Jelaslah Indonesia tidak dibangun persatuan bangsanya atas fondasi kesamaan ras: tak-seperti negara Afrika Selatan, yang terkenal dengan politik ras atau warna kulit (Apartheid).

Jelas pula Indonesia tidak dapat disebut sebangun atau semodel dengan negara Iran, yang—bahkan—menamakan dirinya: Republik Islam Iran. Pernah, tujuh kata yang berkonotasi keagamaan itu dalam naskah Pancasila (Piagam Jakarta) dihapus. Penghapusan itu menunjukkan kuatnya semangat generasi Sumpah Pemuda dalam merancang NKRI atas kesatuan bahasa. 

Sekarang, generasi tentu berbeda, berubah karena perbedaan zaman. Namun, narasi yang dibangun generasi zaman kekinian tetaplah sama dengan teks kaum muda profetik terdahulu.

Pertama, kami putra dan putri Indonesia mengaku bertumpah darah yang satu, tanah Indonesia. Kedua, kami putra dan putri Indonesia mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia. Ketiga, kami putra dan putri Indonesia menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia. Tiga butir ikrar itu mewujudkan model tekad kekuatan menghadapi tantangan zaman.

Jika teks Sumpah Pemuda yang sangat visioner, padat, dan lugas tersebut dicermati lebih mendalam, narasi yang mewujudkan semangat keindonesiaan itu terbaca jelas bercorak pertalian induktif.

Butir pertama menarasikan kesatuan wilayah—tanah dan air—yang mencerminkan potensi sumber daya alam (SDA). Butir kedua menarasikan kesatuan bangsa yang mencerminkan nilai sumber daya manusia (SDM). Hal-ihwal SDA dan SDM itu keduanya bertali-temali membentuk kesatuan Indonesia dengan elemen pembentuknya berupa bahasa Indonesia.

Kembali timbul pertanyaan. Mengapa tali pengikat keindonesiaan itu pada saat ini cenderung mengendur? Adakah kesengajaan ikatan itu dikendurkan? Kecenderungan maraknya penyalahgunaan bahasa Indonesia agaknya sulit diabaikan. Sikap abai akan keutamaan bahasa negara sudah terlihat nyata. Ada kecenderungan bangga ketika digunakan bahasa asing di ruang publik. Penyalahgunaan bahasa itu juga memberi petunjuk bahwa masalah SDA dan SDM memang bukan sekadar urusan Indonesia, melainkan juga bagian dari tata kelola dunia global.

Dalam konteks konstelasi global, bahasa Indonesia dipandang kurang produktif karena dilihat masih sekadarnya: dari perkembangan teknologi, informasi, dan komunikasi untuk memberi dan menerima pesan semata. Tentu, jika dan hanya jika dinilai dari aspek komunikasi global, bahasa Indonesia akan kalah dibandingkan dengan bahasa asing, terutama dengan bahasa Inggris.

Kekalahan bahasa Indonesia itu sudah dibuat telak: tidak hanya oleh sebagian lembaga usaha swasta, tetapi juga oleh sebagian satuan kerja pemerintah dan satuan pendidikan yang sekarang lebih gencar mengembangkan informasi pengetahuan berbahasa asing.

 

Bahasa Indonesia dan Keindonesiaan

Ilustrasi pemilih surat suara.

Bahasa Indonesia justru lebih diunggulkan sekarang sebagai bahasa rumpi yang makin marak seperti maraknya produksi dan konsumsi teks hoaks di era teknologi informasi digital. Makin kentara keterlibatan generasi milenial di sana. Padahal, pada zaman kekinian, mutlak perlu untuk memperkuat cara pandang terhadap bahasa Indonesia sebagai cara berpikir dan—sekaligus—cara membentuk pikiran keindonesiaan dalam bekerja sama mengatasi semua hal—baik soal SDA maupun SDM—Indonesia.

Bahasa pemersatu Indonesia akan produktif jika pemanfaatannya untuk memandang diri sebagai bangsa yang berbinekatunggalika dan memandang diri orang lain dalam konteks antar-bangsa di dunia global. Cara pandang orang lain terhadap Indonesia juga perlu dikuasai. Di sinilah penguasaan bahasa asing pun penting untuk menguatkan cara pandang keindonesian dan—tidak sebaliknya—untuk melemahkannya.

Penyelenggaraan pesta demokrasi ini sangat perlu dijadikan solusi penguatan model atau cara pandang keindonesiaan. Peserta Pemilu 2019 yang bertutur lancung atau tidak berbahasa Indonesia secara produktif sudah semestinya ditegur guna menegakkan hukum penggunaan bahasa (negara) Indonesia. Bahasa asing dan--tentunya--bahasa daerah tidak dilarang sepanjang pemanfaatannya menyertai atau melengkapi kegunaan bahasa Indonesia. Keutamaan bahasa negara tidak boleh tergantikan.

Dalam hal penyelenggaraan Pemilu 2019 juga perlu dipastikan bahwa jika ada warga negara yang belum mampu berbahasa Indonesia, hak pilihnya tidak akan hilang pada tanggal 17 April 2019, nanti. Bagi warga seperti itu, perlu pendampingan dari segi kebahasaan. Dalam hal itu ada lembaga kebahasaan yang dapat diajak untuk membantu menyukseskan setiap pesta demokrasi. Untuk berdemokrasi secara bebas-merdeka, gagasan bernegara dan berbangsa dengan "Institut Bahasa Indonesia" sudah dibuat sebelum ada zaman kemerdekaan Republik Indonesia.

Setiap zaman tentu mengubah generasi; pemimpin negeri pun silih berganti. Gaya kepemimpinan bisa saja berbeda. Yang harus terjaga ialah persatuan Indonesia. Model pemersatu tetaplah sama; tak-berubah, sebagaimana para penggagas negara bangsa ini mewujudkan kehendak baik untuk berani bersatu; terus bekerja sama menjadi sesama Indonesia atas kesamaan bahasa Indonesia.

Akhirnya, melalui panggung Pemilu 2019, cara demorakratis ditegakkan untuk mencari dan menemukan para pemimpin terbaik bagi negara bangsa Indonesia. Ada kalanya peserta Pemilu ini saling mencibir sehingga rasa benci tak-terbendung di dalam hati pada warga pemilih muda, yaitu insan generasi milenial. Namun, ada kerinduan yang tampak sama di antara sesama warga: rindu akan Indonesia yang maju dan menang dalam persaingan geopolitik global!

 

*penulis adalah pemerhati politik bahasa

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Pertama dalam Sejarah, Foto Lubang Hitam Dirilis

Posted: 11 Apr 2019 10:55 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Para peneliti melenggelar konferensi pers secara simultan di berbagai kota di dunia hari Kamis (11/4). Mengabarkan penemuan bersejarah, merilis penampakan Black Hole atau lubang hitam yang berhasil difoto.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

KCI: Penyesuaian Jalur Kereta Jatinegara-Cakung Tak Lebih 2 Hari

Posted: 11 Apr 2019 10:53 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Perhubungan melalui Balai Teknik Perkeretaapian Wilayah Jakarta-Banten Direktorat Jendral Perkeretaapian mulai mengoperasikan double-double track (DDT) untuk lintas Jatinegara-Cakung sepanjang 9,5 km pada Jumat ini.

Sebagai dampak penyesuaian dari pembukaan DDT ini akibatnya perjalanan KRL pagi ini sedikit terganggu. Beberapa keberangkatan KRL terpaksa tertunda dan mengakibatkan penumpukan di sejumlah setasiun.

"Penyesuaian ini kita lakukan secepatnya. Tidak lebih dari 2 hari. Jakarta ini KRL hampir 1.000 perjalanan. Untuk mengutamakan keselamatan adalah prinsip kami. Ini akan diperbaiki terus-terusan dan pola operasi di-update," kata VP Corporate Commnunication PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) Anne Purba di Stasiun Jatinegara, Jumat (12/4/2019).

Untuk itu Anne meminta kepada para calon penumpang untuk terus mengkases informasi mengenai KRL ini baik melalui aplikasi atau melalui media sosial KCI.

Anne meyakinkan kepada para pengguna KRL, bahwa keterlambatan ini hanyalah bersifat sementara. Ke depannya, dipastikan perjalanan KRL akan lebih cepat dibandingkan sebelumnya. Dengan dioperasikannya DDT ini maka jalur perjalanan KRL dengan kereta jarak jauh akan dipisahkan.

"Kami mohon maaf. Ini sudah 17 tahun dikerjakan dan ini sejarah. Mungkin ada masyarakat marah tapi ini untuk masa depan transportasi. demi KRL dan jarak jauh lancar," pungkasnya.

Proyek Jalur Kereta Ganda Manggarai-Bekasi Ditargetkan Rampung di 2021

Kereta berhenti di Stasiun Cakung, Jakarta, Selasa (9/10). Modernisasi Stasiun Cakung guna mendukung modernisasi Double-Double Track (DDT) Manggarai-Cikarang demi meningkatkan kapasitas dan pelayanan penumpang. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Sebelumnya, proyek double-double track (DDT) atau jalur ganda Manggarai-Bekasi ditargetkan rampung pada 2021.

Kepala Balai Teknik Jakarta Banten Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan Jumardi mengatakan, proyek DDT Manggarai Bekasi ini akan terdiri dari 8 stasiun yang telah dan akan dimodernisasi.

Itu antara lain terdiri dari stasiun Manggarai, stasiun Jatinegara, stasiun Klender, stasiun Buaran, stasiun Klender baru, stasiun Cakung, stasiun Kranji, dan stasiun Bekasi. 

"2021 modernisasi maka DDT bisa full Manggarai-Bekasi. Harapannya jangka panjang kita lihat seperti apa pola operasinya, mungkin bisa sampai Cikarang," tutur dia di Jakarta, Senin (8/4/2019).

Dia menjelaskan, tahun ini pihaknya akan melakukan tender tahap II untuk memperluas proyek pembangunan DDT. Pembangunan DDT sampai saat ini sudah sampai stasiun Cikarang.

"Tahun ini kita lakukan tender tahap II supaya lebih besar lagi. Kita bangun juga depo Cipinang diperuntukan depo lokomotif juga akomodir kereta. Bekasi-cikarang kita elektrifikasi dan dioperasikan 2017," jelasnya.

 

Modernisasi Stasiun

Suasana pembangunan stasiun LRT di kawasan Ciracas, Jakarta, Sabtu (23/3). Pada tahun 2019, pemerintah menganggarkan dana APBN untuk infrastruktur sebesar Rp415 triliun, naik 1,04% dari anggaran infrastruktur tahun sebelumnya. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Adapun sebagai informasi, Kementerian Perhubungan dalam rangka mendukung operasional jalur Ganda (DDT) juga telah menyelesaikan modernisasi 5 stasiun. Kelimanya yaitu Stasiun Klender, Stasiun Klender Baru, Stasiun Buaran, Stasiun Cakung dan Stasiun Kranji.

Beroperasinya DDT segmen Jatinegara – Cakung dan 5 stasiun modernisasi akan mendukung terwujudnya target penumpang kereta api perkotaan di wilayah Jabodetabek. Pengguna jasa KRL Commuterline ditargetkan menjadi 1,2 juta orang per hari pada 2019.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Curhatan Netizen yang Ingin Keluar dari Zona Nyaman Ini Ujungnya Bikin Ngakak

Posted: 11 Apr 2019 10:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Sudah tak heran lagi jika kreativitas netizen Indonesia selalu berhasil membuat orang yang membacanya tertawa. Bahkan banyak pula netizen yang mengunggah curhatannya di media sosial, tapi tanggapan dari netizen lainnya tetap bisa membuat senyum-senyum sendiri.

Twitter merupakan salah satu media sosial yang cukup sering menjadi curhatan netizen. Salah satunya curhatan mengenai keinginan untuk keluar dari zona nyaman. Beberapa dari kamu mungkin juga ingin keluar dari zona nyaman untuk merasakan sesuatu yang baru.

Seperti yang dilakukan oleh netizen dengan akun Twitter @Andihiyat ini juga mengaku ingin keluar dari zona nyaman, tapi ujung dari curhatannya ini justru bikin kamu senyum-senyum. Bahkan bisa jadi kamu juga merasakan hal yang sama.

Dirangkum Liputan6.com dari Twitter, Jumat (12/4/2019) tentang curhatan netizen yang ingin keluar dari zona nyaman ini ujungnya bikin kamu tertawa. Kreativitas para netizen di Twitter tentang keluar dari zona nyaman ini pun bisa bikin kamu ikut menganggukan kepala.

Berikut ini beberapa curhatan netizen tentang ingin keluar dari zona nyaman.

1. Ini pasti banyak yang mau

Zona nyaman netizen (Sumber: Twitter/andihiyat)

2. Siapa yang sedang merasakan rindu?

Zona nyaman netizen (Sumber: Twitter/andihiyat)

3. Anak game mana nih

Zona nyaman netizen (Sumber: Twitter/anndikafds)

4. Jangan galau-galau lagi

Zona nyaman netizen (Sumber: Twitter/agis_pgt)

5. Siapa nih yang terjebak di zona friendzone?

Zona nyaman netizen (Sumber: Twitter/wildanauva_)

6. Kalau sering sakit hati lepaskan saja

Zona nyaman netizen (Sumber: Twitter/hantuen26)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Beda Tampilan Makeup Selvi Ananda dan Annisa Pohan Saat Didandani MUA Langganan Artis

Posted: 11 Apr 2019 10:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Tangan apik Clerence Victoria, sosok di balik Victoria Makeup Atelier, telah dipercaya tak sedikit orang dalam menunjang penampilan riasan wajah. Dari sekian banyak, dua menantu Presiden RI ke-6 dan 7, Annisa Pohan dan Selvi Ananda, pernah tampil dalam pulasan sang Makeup Artist (MUA).

Mendandani dua menantu orang penting tak membuat Victoria kehilangan ciri khas. Ia tetap mengusung tema riasan wajah dengan kesan flawless berdominasi warna-warna segar seperti pink dan coral.

Detail di satu-dua bagian wajah juga tetap diterterakan Victoria. Hanya saja, kadar yang ditekankan berbeda, baik untuk Selvi Ananda maupun Annisa Pohan. Apalagi, busana dan kesan photoshoot yang dilakukan keduanya sangat kontras.

Maka itu, ada perbedaan yang bisa diulik dari penampilan kedua ibu satu anak tersebut. Ditambah tatanan rambut, juga busana berbeda satu sama lain, kesan keseluruhan penampilan Annisa Pohan dan Selvi Ananda kian lain.

Beda Tampilan Makeup Flawless Selvi Ananda dan Annisa Pohan

Selvi Ananda. (dok. Instagram @victoria_makeupatelier/https://www.instagram.com/p/Bvyswc2njPJ/)

Selvi Ananda yang biasa tampil dalam pulasan natural terlihat lain ketika didandani Clerence Victoria. Istri dari Gibran Rakabuming Raka ini tampak menawan dalam pulasan makeup dengan sentuhan bold di bagian mata.

Ya, Victoria dengan apiknya memulas smokey eyes yang dipertegas penambahan riasan alis berwarna gelap. Sebagai warna lain, pipi Selvi terlihat dipulas dengan blush on pink. Sementara, lipstik nude dengan kesan glossy dipilih melengkapi riasan.

Highlighter terlihat dipulas di bagian hidung dan kening perempuan yang melepas masa lajang pada 2015 tersebut. Riasan ini didukung dengan tatanan rambut serupa messy bun yang memberi kesan elegan, namun tetap santai.

Masih di potret yang sama, Selvi terlihat memakai busana berwarna putih dengan detail lace memenuhi hampir seluruh bagian leher.

Annisa Pohan lakukan photoshot bersama sang putri. (dok. Instagram @victoria_makeupatelier/https://www.instagram.com/p/BsPV8JuHIiX/)

Berbeda dengan Selvi, Annisa Pohan yang melakukan photoshot bersama putrinya, Almira Yudhoyono, terlihat memakai makeup terkesan lebih feminin. Riasan menyesuaikan dengan busana serba baby pink yang dipakai perempuan 37 tahun tersebut.

Riasan mata Annisa memang bold, tapi tak diberi kesan smokey seperti Selvi. Blush on yang dipulas pun terlihat berwarna coral dengan lipstik merah muda ber-shade lebih cerah. Highlighter terlihat dipulas di tulang pipi ibu anak satu tersebut. Lagi, berbeda dengan Selvi, Annisa membiarkan rambutnya tergerai dengan tatanan ikal.

MUA Langganan Artis

Luna Maya. (dok. Instagram @victoria_makeupatelier/https://www.instagram.com/p/BuaFap_nQvS/)

Di samping Selvi Ananda dan Annisa Pohan, Victoria memang sudah biasa merias wajah deretan artis dalam negeri. Sebut saja Luna Maya, Nia Ramadhani, Chacha Frederica, Gisella Anastasia, Ririn Dwi Ariyanti, dan Tasya Kamila.

Kendati menonjolkan kelebihan penampilan dari masing-masing figur, kesan flawless dengan pemakaian warna-warna natural hampir selalu jadi andalan Victoria dalam memulas wajah para selebritas.

Kesan bold di bagian mata kiranya hampir selalu jadi andalan Victoria. Tapi, tampilan sama sekali berbeda juga pernah diperlihatkan Victoria saat mendandangi Luna Maya di momen Imlek.

Dengan riasan mata terkesan 'ringan', warna-warna berani berunsur keberuntungan bagi orang Tionghoa terlihat mendominasi makeup dengan pemakaian shade cukup terang di bagian bibir.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dialog Prabowo dengan Ustaz Abdul Somad

Posted: 11 Apr 2019 10:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto bertemu dengan Ustaz Abdul Somad (UAS). Pertemuan itu terekam dalam video yang disiarkan TV One.

Dalam video itu, Prabowo berdialog dengan UAS. Prabowo bertanya kepada UAS terkait pengalamannya berdakwah di tahun politik jelang Pemilu 2019.

"Terima kasih ustaz bisa jumpa dengan saya, saya mengikuti ustaz sudah banyak keliling Indonesia. Apa yang ustaz lihat selama keliling Indonesia akhir-akhir ini?," tanya Prabowo.

UAS pun menjawab, "Saya susah kadang mengawali ceramah itu, mari kita dengar tausiyah dari Al Mukarrom Abdul Somad. Begitu naik ke atas, semua orang ustaz (sembari menunjukkan 2 jari tanda Prabowo-Sandi). Saya bilang, kalian kan punya jari 10, kenapa yang diangkat cuma 2? Itu saya ucapkan untuk menetralisir, karena ini kan ada Panwaslu, Bawaslu, saya tidak ingin tabligh akbar itu menjadi politik. Sudah turun (jarinya), sampai protokol bilang, jamaah tolong jangan acungkan jari."

Kemudian Prabowo Subianto kembali bertanya, apakah yang disampaikan UAS itu terjadi di banyak tempat atau tidak.

"Itu di mana-mana, bapak bisa lihat. Nanti ketika saya bilang mari kita bersalawat karena kan untuk mengubah (suasana), shallahua'la Muhammad, nanti begini lagi (dua jari tangan ke atas)," jawab UAS. 

"Rata-rata mulai dari ujung Aceh sampai Pulau Madura, sampai ke Sorong. Ini saya lihat ini umat ini berharap besar pada bapak, itu yang saya lihat. jadi Allah, ada satu keranjang amanah, ijtima ulama mengamanahkan ini Allah ta'ala melalui firasat ijtihad ulama, tapi umat juga. Jadi ada dua dukungan, ulama dengan umat, mereka berikan," imbuh UAS.

 

Berikut ini transkrip dialog antara Prabowo Subianto dan UAS yang terekam dalam video di tautan ini:

Dialog Prabowo dan UAS

Bakal Calon Presiden Prabowo Subianto menandatangani pakta integritas Ijtima Ulama II (Liputan6.com/ Delvira Chaerani Hutabarat)

Prabowo: Terima kasih ustaz bisa jumpa dengan saya, saya mengikuti ustaz sudah banyak keliling Indonesia. Apa yang ustaz lihat selama keliling Indonesia akhir-akhir ini?

UAS: Saya susah kadang mengawali ceramah itu, mari kita dengar tausiyah dari al mukarrom abdul somad. Begitu naik ke atas, semua orang ustaz (sembari menunjukkan 2 jari tanda Prabowo-Sandi). Saya bilang, kalian kan punya jari 10, kenapa yang diangkat cuma 2? itu saya ucapkan untuk menetralisir, karena ini kan ada Panwaslu, Bawaslu, saya tidak ingin tabligh akbar itu menjadi politik. udah turun (jarinya), sampai protokol bilang, jamaah tolong jangan acungkan jari.

Prabowo: Itu di mana-mana?

UAS: Itu di mana-mana, bapak bisa lihat. Nanti ketika saya bilang mari kita bersholawat karena kan untuk merubah (suasana), shallahua'la muhammad, nanti begini lagi (dua jari tangan ke atas).

Prabowo: Rata-rata di mana-mana?

UAS: Rata-rata mulai dari ujung Aceh sampai Pulau Madura, sampai ke Sorong. Ini saya lihat ini umat ini berharap besar pada bapak, itu yang saya lihat. jadi Allah, ada satu keranjang amanah, ijtima ulama mengamanahkan ini Allah ta'ala melalui firasat istihad ulama, tapi umat juga. Jadi ada 2 dukungan, ulama dengan umat, mereka berikan. Dalam keranjang ini ada pisau, ada bunga, ada buah, ada pena, maka 2 pesan Allah, amanat, bapak letakkan amanat ini yang pisau bapak beri ke anak muda karena mereka akan pergi ke hutan berburu, yang buah bapak berikan kepada anak-anak mereka supaya makan buah supaya fresh. Yang bunga bapak berikan ke anak gadis, beri kepada suaminya yang sudah menikah. Sedangkan pena bapak berikan kepada ulama agar mereka menulis. Jangan bapak berikan pisau kepada anak kecil dia akan melukai. 'Letakkan amanat ini' dan dua pesan Allah, yang kedua begini ulama, ijtima berkumpul dan umat menyambut, ini amanah ini sedang di pundak bapak, bapak adil, jangan bapak beri terlalu besar, bapak lihatlah dengan keadilan. Tujuh golongan yang akan mendapat naungan Allah nanti. Yang pertama mendapat naungan itu pemimpin yang adil, mudah-mudahan bapak termasuk. Itu yang saya lihat.

Prabowo: Jadi saran ustaz apa yang harus saya lakukan?

UAS: Buah durian kalau hanya berputik orang cuek, tapi kalau sudah berbuah, harum, ranum, yang ada orang akan melempar, monyet akan naik. Sekarang buahnya sedang harum, mekar, bapak tabah kuat, serahkan pada Allah, Lahaulla walla kuwwata illabillah. Mujihat yang paling besar, menjadi pemimpin. Sampai-sampai kata Imam Ahmad bin Hambal 'seandainya doamu makbul dan doa itu cuma satu, mintalah pemimpin yang adil'. Seandainya doamu makbul dan doa itu cuma satu maka mintalah berikan kami Republik Indonesia punya pemimpin yang adil. Kalau bapak adil, negeri ini akan mendapat keadilan.

Prabowo: Mungkin ada lagi pesan-pesan atau harapan-harapan dalam perjuangan kita?

UAS: Saya kan dulu selalu mengatakan saya ikut ijtimak ulama. Kalau istilah ulama berijtima, berkumpul, menjatuhkan pilihan kepada bapak. Kemudian keliling-keliling kemana-mana umat, Prabowo Prabowo. Tapi saya masih tetap, karena mata kita kan kadang tertipu. Kita pergi ke tepi sungai, kita lihat ada tongkat, bengkok, tapi ternyata kita tarik ternyata lurus, mata menipu. Saya khawatir jangan-jangan saya tertipu dengan Pak Prabowo. Oleh sebab itu saya cari ulama yang tidak masfuh, tidak populer. Ini ulama yang masfur, yang di tv, yang di Youtube, tapi ulama yang tidak dikenal orang tapi mata batinnya bersih pak. Allah bukakan hijab kepada dia. Ini ulama-ulama yang tidak perlu materi, mungkin bapak tidak kenal dan saya tidak pernah tanya ke mereka 'kira-kira saya pilih yang mana' oh enggak, saya biarkan dia baca hati saya, ngerti gak dia. Dan ketika datang saya dekatkan ke telinga, apa kata dia, saya mimpi lima kali ketemu dia. saya tanya siapa. Prabowo. Kalau mimpi satu kali boleh jadi dia setan, lima kali dia mimpi dia lihat bapak, saya kenal dari Allah.

Saya jalan lagi, saya cari lagi. Ketika salaman, dekat telinga saya dia bisik, 'Prabowo'. Bapak dia sebut. Ulama-ulama tidak dikenal, hebat di tengah masyarakat, bukan viral seperti saya. Saya datang ke suatu tempat, ini unik, ini aneh. Dia tidak mau makan nasi kalau berasnya dibeli dari pasar. Berasnya ditanam sendiri. Karena kalau dibeli di pasar, riba. Dia hanya mau minum kalau sumurnya digali snediri dan tidak mau menerima tamu perempuan. Dan pernah menteri datang dia usir. Menteri datang, pulang. Saya khawatir, khawatir begitu datang ke sana, Somad niatmu tidak baik, pulang, malu ustaz. Tapi saya tetap nekat datang. Biasanya tamu ke sana kalau ketemu paling 2 menit, 3 menit, udah sana, minta doa, udah sana. Saya datang, setengah jam, 30 menit dia bicara empat mata dengan saya. Di akhir pertemuan dengan saya dia bilang Prabowo.

Prabowo: Dia bilang gitu?

UAS: Dia bilang gitu.

UAS: Jadi saya berfikir lama. Ini kalau saya diamkan sampai Pilpres, kenapa mereka cerita ke saya, kenapa mereka cerita ke saya. Tiap malam saya pikir, kenapa mereka cerita ke saya, berarti saya harus sampaikan. Kalau tidak ini akan jadi seumur hidup saya mati dalam penyelasan. Abdul Somad kenapa tidak kamu ceritakan.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Rose Hanbury, Wanita yang Diduga Selingkuhan Pangeran William

Posted: 11 Apr 2019 10:40 PM PDT

Liputan6.com, London - Rose Hanbury, mantan model yang sempat berseteru dengan Kate Middleton ini tengah menghebohkan publik. Namanya sedang dibicarakan lantaran ia disebut sebagai selingkuhan Pangeran William.

Menurut ibtimes.com, dugaan perselingkuhan itulah yang disebut memicu perseteruan Rose Hanbury dan Kate Middleton. Ada juga yang menyebut perselingkuhan terjadi di tengah kehamilan anak ketiga Kate Middleton, Pangeran Louis, yang lahir pada 23 April 2018.

Namun, majalah In Touch menyampaikan bahwa Kate Middleton sempat bertanya langsung kepada suaminya mengenai isu tersebut. Pangeran William pun hanya tertawa dan menyangkalnya.

Bukan orang sembarangan, Rose Hanbury merupakan salah satu bangsawan Inggris yang memiliki gelar Marchioness of Cholmondeley. Suaminya adalah seorang sineas bernama David Rocksavage yang punya gelar bangsawan 7th Marquess of Cholmondeley.

Pernah Menjadi Model

Mengenal sosok Rose Hanbury, sosok bangsawan yang disebut-sebut jadi selingkuhan Pangeran William. (Instagram/celebbelle)

Rose Hanbury pernah meniti karier sebagai seorang model. Ia bahkan sempat bergabung dengan agensi yang sama dengan supermodel asal Inggris, Kate Moss.

Nenek Rose diketahui merupakan sahabat Ratu Elizabeth dan pernah menjadi pengiring pengantin di pernikahan sang Ratu dengan Pangeran Phillip pada 1947 silam.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mengenal Kereta Wisata yang Ada di Indonesia, Fasilitasnya Mewah Banget

Posted: 11 Apr 2019 10:35 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Sektor pariwisata Indonesia terus melakukan terobosan. Hal ini dibuat oleh Kementerian Pariwisata (Kemenpar) demi mengukuhkan eksistensi Indonesia. Beragam destinasi di nusantara semakin banyak diminati wisatawan baik lokal hingga wisatawan mancanegara.

Semakin meningkatnya kebutuhan masyarakat untuk menghabiskan waktu berlibur, membuat beberapa sektor jasa transportasi turut mengembangkan diri. Biasanya, jasa transportasi ini meningkatkan pada segi pelayanan yang akan diberikan oleh para pelancong atau wisatawan.

Salah satu jasa transportasi yang sangat banyak digunakan oleh masyarakat adalah kereta api. Satu-satunya jasa transportasi yang ada di Indonesia ini berpusat pada PT. KAI. Hal ini membuat PT. KAI terus melakukan pembenahan dan berinovasi untuk menciptakan layanan-layanan baru khususnya bagi para wisatawan. Melalui anak perusahaannya, yaitu PT. KA Wisata terciptalah terobosan kereta wisata.

Kereta Wisata bisa dijadikan salah satu alternatif bagi wisatawan dalam melakukan perjalanan di Indonesia. Kereta wisata ini tidak hanya sekedar alat transportasi saja. Melainkan juga menjadi media bagi para turis untuk mendapatkan pengalaman berwisata yang lebih.

Sebenarnya apa yang membedakan kereta api biasa dengan kereta wisata ini? Untuk lebih jauhnya, Liputan6.com, Jum'at (12/4/2019) telah mengulas dari berbagai sumber beberapa hal terkait kereta wisata dari PT. KAI ini.

Perbedaan Kereta Api Biasa dengan Kereta Wisata

foto: indorailtour.com

Pada kereta wisata, kamu bisa memilih dari tujuh tipe yang disediakan. Pertama, ada Kereta Wisata Nusantara, yaitu kereta dengan desain interior dan segala dekorasinya yang menggambarkan seni serta keindahan dari pelosok nusantara. Kereta wisata yang bisa menampung 19 orang dilengkapi dengan berbagai fasilitas dan tentunya kenyamanan. Seperti adanya tempat tidur, karaoke, mini bar, dan toilet.

Selain itu, dilengkapi juga dengan kamar tidur untuk dua orang. Nah, kalau kamu ingin melihat pemandangan luar arah belakang dengan leluasa, kereta wisata ini juga telah menyediakan balkon VIP. Ada juga lobi tengah yang ditata mewah dengan dilengkapi audio atau karaoke sistemm video arau TV monitor, pendingin ruangan, kamar mandi yang juga tersedia di dalam kereta ini.

Ada juga Kereta Wisata Bali. Kereta ini memiliki interior yang sangat kental dengan nuansa budaya Bali. Desainnya yang cantik, kereta ini turut dilengkapi dengan ukiran serta lukisan bernuansakan keeksotisan Pulau Dewata.

Selain itu, ada juga Kereta Wisata Toraja, Kereta Wisata Sumatra, dan Kereta Wisata Jawa. Sesuai dengan namanya, kereta wisata ini didesain senada dengan destinasi wisata yang diusung.

Mengenal Jenis-jenis Kereta Wisata yang Ada di Indonesia

foto: indorailtour.com

Sebelum kereta wisata prioritas hadir, sebenarnya PT. KAI sudah memiliki beberapa produk kereta wisata. Namun memang kereta ini ditujukan untuk rombongan. Kereta wisata ini masuk ke dalam rangkaian Kereta Api Reguler yang dilengkapi dengan kereta pembangkit listrik.

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, ada beberapa kereta wisata yang sudah hadir di Indonesia. Beberapa kereta wisata ini adalah Kereta Wisata Nusantara, Kereta Wisata Bali, Kereta Wisata Toraja, Kereta Wisata Sumatra, Kereta Wisata Jawa, dan Kereta Wisata Imperial.

Namun, selain jenis kereta wisata tersebut KAI juga masih memiliki beberapa kereta wisata lain dengan rute yang lebih pendek. Kereta ini biasanya beroperasi hanya di hari-hari tertentu saja, misalnya saat hari libur akhir pekan atau weekend.

Kereta wisata dengan rute pendek ini adalah Kereta Api Wisata Museum Ambarawa, Lori Wisata Kaliraga, dan Kereta Wisata Danau Singkarak.

Cara Pesan dan Fasilitas Kereta Wisata

Kereta Wisata (liputan6)

Kereta wisata ini juga memiliki cara pesan yang berbeda, loh. Pada Kereta Wisata Nusantara, kamu bisa pesan tiketnya untuk satu gerbong secara keseluruhan. Sementara untuk dua tipe kereta lainnya, yaitu Kereta Wisata Priority dan Imperial bisa dipesan secara individual.

Berbeda dengan Kereta Wisata Nusantara, pada Kereta Wisata Priority dan Imperial dilengkapi dengan LCD TV Layar sentuh pada setiap kursinya. Jadi, selama di perjalanan kamu bisa bebas menikmati pilihan hiburan baik audio ataupun video.

Untuk memesan tiket kereta wisata priority atau prioritas ini, kamu bisa membelinya di semua kanal pembayaran tiket kereta seperti KAI Access, KAI 121, loket kereta api, konter Kereta Api Wisata, situs resmi KAI, atau bisa juga melalui partner online dan offline penjualan tiket KAI yang biasa ditemui.

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Siap-Siap, BEI Bakal Panggil Emiten Terus Merugi

Posted: 11 Apr 2019 10:35 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mengaku akan memanggil emiten yang tercatat terus merugi. Manajemen BEI akan mempelajari lebih lanjut terkait performa para emiten rugi tersebut.

Direktur Penilaian Perusahaan BEI, I Gede Nyoman Yetna mengatakan, otoritas bursa membuka peluang untuk memanggil PT Krakatau Steel (Persero) Tbk (KRAS) dan PT Bentoel International Investama Tbk (RMBA) untuk dimintai keterangan perseroan.

"Sedang dimintakan penjelasan, dengan beberapa perusahaan yang lain kita lakukan review laporan keuangannya. Jadi beberapa perusahaan yang memang kita butuh tanyakan performanya kita akan kirimkan," tutur dia di Gedung BEI, Jumat (12/4/2019).

Nyoman menambahkan, BEI berpeluang besar untuk melakukan proses hearing (jajak pendapat) dengan para emiten yang tercatat merugi. 

"Tindak lanjut perusahaan yang layak kita pertanyakan karena performa nya bentuknya permintaan penjelasan dalam hal mereka memberikan tanggapan dan membutuhkan pendalaman, nah kita baru hiring namanya," ujar dia.

Meski begitu, pihaknya menilai ada banyak aspek yang diperhitungkan untuk mengambil tindakan selanjutnya usai melakukan review terhadap perusahaan.

"Performa yang paling penting, main bisnisnya bagaimana dia mempertahankan sustainablity dan growth ekspektasi dari investor itu bagaimana dia mengatribusikan nanti dari pendapatan dan laba mendapatkan untuk dividen rencana ke depan prospek yang utama," ucap dia.

 

Rugi Sejak 2012, BEI Bakal Panggil Manajemen Krakatau Steel?

(Foto: Krakatau Steel)

Sebelumnya, PT Krakatau Steel (Persero) Tbk (KRAS) tercatat merugia sejak 2012. Sampai dengan tahun lalu, perseroan masih mencatat rugi sebesar USD 77,163 juta.

Direktur Penilaian PT Bursa Efek Indonesia (BEI) I Nyoman Gede Yetna mengatakan, otoritas bursa tidak akan serta-merta melakukan penghapusan pencatatan saham (delisting) hanya karena perusahaan terus merugi.

Lantaran, banyak aspek yang juga mesti dipertimbangkan oleh BEI. Misalnya saja, core business(bisnis inti) dari sebuah perusahaan.

"Saya pastikan, pertama kita lihat pergerakan atau progress per periode. Kita bandingkan per sektor. Misal sektornya memang lagi turun karena pricing, atau kebijakan-kebijakan tertentu sehingga industrinya tidak preferable berarti kan justifikasinya ada," tutur dia di Gedung BEI, Kamis 11 April 2019.

Dia melanjutkan, aspek lain yang turut diperhitungan BEI adalah industri lain yang bergerak di sektor yang sama dengan Perseroan.

"Tapi misal peer-nya lagi naik, tapi mereka (Krakatau steel) turun, maka kita akan masuk ke hearing masing-masing board of director-nya (BOD), ini kenapa?" Jelasnya.

Kendati demikian, BEI membuka peluang untuk memanggil manajemen KRAS guna dimintai penjelasan terkait kerugian perusahaan yang berlangsung selama 7 tahun itu.

"Delisting itu kan tindakan luar biasa. Apakah ada tindakan panggilan atau obrolan, nanti saya pastikan Krakatau Steel ya," ucap dia.

Sebagai informasi, BUMN Krakatau Steel rugi pada 2012 sebesar USD 19,56 juta, 2013 sebesar USD 13,6 juta, kemudian 2014 naik menjadi USD 154,185 juta. Puncaknya terjadi 2015 yakni sebesar USD 326,514 juta.

Adapun mulai tahun 2016, KRASS menurunkan kerugian menjadi USD 180,724 juta, dan 2017 turun kembali menjadi sebesar USD 86,09 juta.

 

140 Emiten Sudah Sampaikan Kinerja Keuangan kepada BEI

Layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di BEI, Jakarta, Rabu (16/5). Sejak pagi IHSG terjebak di zona merah. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Sebelumnya, PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatatkan sebanyak 140 emiten telah melaporkan kinerja keuangan hingga Jumat, 29 Maret 2019.

Direktur Penilaian Perusahaan BEI, I Gede Nyoman Yetna Setia menuturkan, jumlah ini mewakili 25 persen dari total emiten yang tercatat di bursa sebanyak 558 emiten.

"Dari total perusahaan, yang menyampaikan laporan keuangan kalau dibagi lagi ada saham, obligasi dan lain-lain. Dan dari saham saja, yang sudah sampaikan 140 emiten. Berarti representasi 25 persen," ujar dia di Jakarta, Jumat, 29 Maret 2019.

Dia menambahkan, dari segi pendapatan, terjadi pertumbuhan sebesar 12 persen atau naik Rp 123 triliun dari Rp 1.725 triliun menjadi Rp 1.965 triliun.

Sementara itu, untuk target calon emiten yang melakukan penawaran umum perdana saham (initial public offering/IPO), BEI tetap menargetkan sebanyak 75 perusahaan agar tercatat di bursa saham pada 2019.

Adapun saat ini di dalam pipeline BEI terdapat sebanyak 16 perusahaan yang akan menjadi perusahaan tercatat di pasar modal. "Workshop go public penting. Kunjungan dan sharing ke mereka," tandasnya.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bos Gojek: Kami Kantongi Pengguna Aktif Bulanan Terbanyak Sepanjang 2018

Posted: 11 Apr 2019 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Gojek mengklaim menjadi aplikasi on-demand dengan jumlah pengguna aktif bulanan terbanyak di Indonesia sepanjang 2018. Bukan itu saja, Gojek juga mengaku menjadi aplikasi ride-sharing yang paling banyak digunakan di Tanah Air.

Ini berdasarkan laporan berjudul The State of Mobile 2019 dari App Annie, platform analisis dan insights untuk aplikasi mobile. Keberhasilan ini berbanding lurus dengan pertumbuhan gross transaction value (GTV) Gojek yang naik 13,5 kali lipat dari 2016 ke 2018.

Per akhir 2018, Gojek mencatat GTV sebesar lebih dari USD 9 miliar dan total volume transaksi setahun mencapai USD 2 miliar.

"Kami bangga dan bersyukur atas kepercayaan para pengguna dan mitra-mitra kami. Data App Annie ini membuktikan penetrasi Gojek sebagai aplikasi anak bangsa, mengungguli pemain ecommerce serta pesaing terdekat di Indonesia," kata Founder & Global CEO Gojek, Nadiem Makarim di Jakarta, Kamis (12/4/2019).

 

 

Analisis YouGov

Presiden Joko Widodo (Jokowi) berjabat tangan dengan perwakilan Go-Viet dan CEO Go-Jek, Nadiem Makarim pada peluncuran aplikasi Go-Viet di Hanoi, Vietnam, Rabu (12/9). (Liputan6.com/HO/Biro Pers Setpres)

Ia melanjutkan, teknologi Go-Jek kini telah menjadi bagian yang tak terpisahkan dari masyarakat. Bahkan istilah gojekin aja saat ini telah menjadi kata kerja yang kerap kita dengar dalam percakapan sehari-hari.

"Hal ini membanggakan tidak hanya bagi kami tapi juga seluruh mitra yang ada di dalam ekosistem kami, karena ini bukti bahwa Gojek telah menjadi aplikasi sehari-hari yang sebenarnya," jelas Nadiem.

Posisi Gojek juga diperkuat oleh analisi YouGov, sebuah perusahaan global independen yang memonitor dan menganalisa ratusan merek di puluhan sektor industri. Mereka menyatakan bahwa brand Gojek terus menduduki posisi nomor satu pada kategori Brand Impression, Nilai, Kualitas, Kepuasan, dan Rekomendasi di sektor on-demand, termasuk transportasi dan pesan antar makanan.

 

Terus Memimpin

Chief of Corporate Affairs GOJEK Nila Marita berswafoto menjelang Festival Olahraga Mitra (FOM) di GOR Tifosi, Jakarta, Minggu (31/3). Festiva digelar untuk mewadahi mitra driver beserta keluarganya dalam menyalurkan semangat kebersamaan dan sportivitas melalui olahraga. (Liputan6.com/HO/Ading)

Gojek terus memimpin di sektor on-demand selama lebih dari enam bulan sejak ditambahkan ke monitor YouGov. Go-Jek sekarang menempati peringkat pertama atau top of mind di antara konsumen Indonesia saat ditanya merek aplikasi on-demand apa yang akan mereka gunakan.

Gojek, kata Nadiem, selalu percaya bahwa pemanfaatan teknologi adalah cara yang paling cepat dalam membantu mengatasi tantangan dalam masyarakat. Baik itu di sisi mitra maupun konsumen.

"Dengan menggunakan teknologi, para penyedia jasa dan pencari jasa bisa punya akses langsung, memangkas banyak tantangan. Disisi mitra, mereka bisa memiliki akses yang luas kepada pendapatan dan menjangkau pasar yang lebih luas. Di sisi konsumen, kehadiran Gojek membantu mereka lebih produktif serta dapat memiliki waktu berkualitas dengan keluarga," papar Nadiem.

Reporter: Fauzan Jamaludin

Sumber: Merdeka.com

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bella Luna dan Istri Sah Nana Akhirnya Sepakat Berdamai

Posted: 11 Apr 2019 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Masalah antara Bella Luna dengan istri sah mantan suaminya, Eko alias Nana, akhirnya menemukan penyelesaian. Keduanya sepakat berdamai atas kisruh yang sebelumnya terjadi. Bella Luna sempat dilaporkan oleh istri sah Nana. Namun, akhirnya laporan tersebut dicabut.

Perihal kesepakatan damai tersebut, kuasa hukum Bella Luna memberikan alasannya. Menurut dia, hal yang membuat sang istri sah Nana tidak memperpanjang kasus ini adalah karena ia memikirkan masa depan anak-anaknya.

"Bella sudah damai, damai dengan istrinya Nana. Ya, kan, biar bagaimanapun juga itu kan istri sahnya. Dia memikirkan masa depannya, masa depan anak, ya terutama," kata Henry Indraguna kepada Showbiz Liputan6.com saat dihubungi pada Jumat (13/4/2019).

"Kan, juga pengacaranya juga cinta damai. Kalau penghasilan kita damai ya pasti jadi dijamin. Kalau pengacaranya cintanya untuk berantem terus ya enggak damai," ucap Henry Indraguna.

Demi Anak

Bella Luna [Foto: Hernowo Anggie/Liputan6.com]

Henry Indraguna juga mengatakan bahwa saat ini Nana telah mengakui kesalahannya dan kembali kepada istri sahnya.

"Tapi intinya gini kenapa mereka berdamai karena mereka memikirkan nasib anak mereka. Yang kedua, karena pernikahan mereka pernikahan secara Katolik, maka di agama mereka nih hukumnya adalah tidak ada perceraian gitu. Jadi, status pernikahannya tetap ya kembali lagi," ucap Henry Indraguna.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Klasemen MotoGP Jelang Seri Austin: Siapa Bisa Adang Marquez?

Posted: 11 Apr 2019 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Austin - Persaingan di tabel klasemen MotoGP mulai memanas memasuki MotoGP Austin, Amerika Serikat akhir pekan ini. Tiga pembalap bersaing di papan atas demi memperebutkan posisi puncak.

Marc Marquez yang memenangkan MotoGP Argentina sukses menggenggam posisi pertama untuk sementara. Pembalap Repsol Honda ini memuncaki klasemen dengan 45 poin.

Di belakang Marquez, Andrea Dovizioso menguntit dengan koleksi 41 poin. Dovi gagal memepet Marquez setelah finis di podium ketiga pada MotoGP Argentina.

Sementara itu, Valentino Rossi yang tertatih di seri pertama mulai menunjukkan tajinya. The Doctor yang kini berusia 40 tahun kini duduk di peringkat ketiga klasemen MotoGP.

Balapan di Austin sendiri bakal berlangsung, Senin (14/4/2019) dinihari WIB. Boleh dibilang, Marquez diunggulkan pada seri Austin lantaran punya jejak rekam bagus di sini.

Pertanyaannya, siapa bisa hentikan laju Marquez di Austin?

 

Klasemen MotoGP

1 Marc Marquez Repsol Honda 45
2 Andrea Dovizioso Mission Winnow Ducati 41
3 Valentino Rossi Monster Yamaha 31
4 Alex RinsSuzuki Ecstar 24
5 Danilo Petrucci Mission Winnow Ducati 20
6 Cal Crutchlow LCR Honda 19
7 Takaaki Nakagami LCR Honda 16
8 Jack Miller Pramac Ducati 13
9 Aleix Espargaro Aprilia 13
10 Pol Espargaro Red Bull KTM 10
11 Maverick Vinales Monster Yamaha 9
12 Fabio Quartararo Petronas Yamaha SRT 8
13 Joan Mir Suzuki Ecstar 8
14 Jorge Lorenzo Repsol Honda 7
15 Miguel Oliveira Red Bull KTM Tech3 5
16 Franco Morbidelli Petronas Yamaha SRT 5
17 Francesco Bagnaia Pramac Ducati 2
18 Andrea Iannone Aprilia 2
19 Johann Zarco Red Bull KTM 2
20 Hafizh Syahrin Red Bull KTM Tech3 0
21 Karel Abraham Avintia Ducati 0
22 Tito Rabat Avintia Ducati 0

 Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

7 Kuliner Ekstrem Jogja, Ada Tongseng Kelelawar

Posted: 11 Apr 2019 10:25 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kuliner ekstrem dewasa ini semakin terkenal di Indonesia. Khususnya di Jogja, ada beberapa makanan yang bisa bikin kamu penasaran sekaligus takut untuk mencicipinya.

Padahal seperti yang kamu ketahui, Jogja terkenal dengan kuliner manis seperti gudeg, nasi pecel, ataupun sate klathak. Agak jarang rasanya kamu mendengar Jogja memiliki kuliner aneh-aneh yang ekstrem.

Walaupun begitu, kuliner Jogja memang tak ada matinya dan terus berkembang. Dengan semakin banyaknya wisatawan yang tertarik berkunjung ke Jogja, maka wisata kuliner Jogja pun semakin hari semakin berkembang pula.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Jumat (12/4/2019) tentang kuliner ekstrem Jogja

1. Oseng-oseng Mercon

Ilustrasi Gambar Oseng-Oseng Mercon (Sumber: Brilio)

Siapa yang tidak tahu oseng-oseng mercon ini? Sekarang ini, oseng oseng mercon semakin terkenal dengan banyaknya figur figur terkenal mengunjungi salah satu tempat kuliner ekstrem Jogja ini.

Oseng-oseng mercon terkenal dengan rasa pedasnya yang ekstrem. Sesuai dengan namanya, ketika kamu mencicipinya, oseng oseng mercon ini serasa meledak-ledak dimulut karena kepedasannya, seperti mercon atau petasan.

Walaupun dengan pengalaman makan dengan rasa pedas yang bahkan meledak ledak di mulut, orang orang tetap rela mengantre panjang setiap hari di oseng oseng mercon ini, apalagi di akhir pekan. Oseng-oseng mercon biasanya merupakan lauk atau teman ketika makan nasi.

Dengan berbahan daging sapi dan dicampur berkilo-kilo cabe rawit, sudah dapat membuktikan betapa pedasnya kuliner ekstrem Jogja satu ini.

Oseng-oseng mercon ini cukup mudah ditemukan di Jogja, terutama di sepanjang jalan KH. Ahmad Dahlan. Tetapi salah satu warung oseng oseng mercon paling terkenal dan banyak dikunjungi adalah warung milik Bu Narti.

2. Tongseng Kelelawar

Kuliner ekstrem Jogja yang kedua adalah tongseng kelelawar. Siapa yang pernah membayangkan bisa memakan kelelawar? Apalagi di tongseng? Membayangkan kelelawar digoreng saja sudah mengerikan.

Namun siapa sangka salah satu warung di Bantul, menyediakan menu utama tongseng kelelawar. Kamu akan semakin terkejut setelah mencoba kuliner ini, yang ternyata rasanya sangat lezat. Selain itu, ternyata daging kelelawar dipercaya juga bisa menyembuhkan orang yang terkena asma.

3. Daging Ular Kobra

Kamu akan dibuat terkejut lagi dengan kuliner ekstrem Jogja satu ini, yaitu daging ular kobra. Siapa sangka ular yang terkenal dengan bisa-nya dan terkenal mematikan ini bisa dikonsumsi manusia.

Bahkan di salah satu tempat makan di Jogja, daging kobra diolah menjadi berbagai macam olahan seperti tongseng kobra, sate kobra, sup kobra, bahkan burger kobra. Melihat menu yang ditawarkan saja sudah bikin ngeri. Tidak hanya itu, kamu juga dapat memesan paket empedu, darah, dan sum sum ular.

Bila kamu merasa tertantang untuk mencicipi daging kobra, kamu bisa datang ke warung di daerah Jalan Hayam Wuruk ini.

4. Belalang dan Kepompong Goreng

Ilustrasi Gambar Kepompong Goreng (Sumber: Brilio)

Kuliner ekstrem Jogja selanjutnya adalah belalang dan kepompong goreng. Hewan satu ini tentunya bukan hewan yang berbisa seperti ular, dan lumayan sering terdengar menjadi santapan terutama di Jogja.

Belalang goreng sangat banyak dijual di tepi jalanan Gunungkidul, begitu pula dengan kepompong goreng. Kamu bisa menikmati belalang dan kepompong goreng dan menjadikannya camilan untuk menemani berwisata di sekeliling Gunungkidul.

Rasanya yang cukup enak dan gurihnya membuat belalang dan kepompong goreng menjadi kuliner ekstrem Jogja yang lumayan terkenal.

5. Sate Landak

Ilsutrasi Gambar Sate Landak (Sumber: Brilio)

Kuliner satu ini memang bikin kamu bingung sendiri. Bagaimana bisa landak, seekor hewan yang penuh dengan duri di tubuhnya dijadikan makanan yang enak disantap?

Tapi jangan salah, ternyata landak memiliki tekstur daging empuk yang tidak jauh berbeda dengan daging kambing maupun ayam. Bahkan banyak juga yang percaya dengan khasiat daging landak berupa obat asma, bisa menyembuhkan penyakit liver, dan bisa meningkatkan vitalitas pria.

Untuk mencicipi sate landak ini, kamu bisa mengunjungi warung sate landak di Jalan Magelang. Menu makanan di sini tidak hanya sate landak saja, tapi kamu juga bisa memesan rica rica landak, sate hati landak, serta rica rica buntut landak.

6. Swike atau Katak

Ilustrasi Gambar Swike atau Katak (Sumber: Brilio)

Bagi kamu yang belum mengetahui kalau katak bisa dijadikan santapan mungkin ini akan sangat mengejutkan. Apalagi mengingat bentuk katak yang lembek dan hidup di dua alam.

Tetapi ternyata katak sudah menjadi salah satu kuliner ekstrem di Jogja. Kamu bisa mencicipi berbagai makanan olahan katak ini di Jalan Magelang Km 5. Menu yang ditawarkan di sini antara lain, semur katak, katak saus tiram, katak kuah tauco dan lain sebagainya.

7. Tongseng Bulus

Dan inilah kuliner ekstrem Jogja yang terakhir, dan tentunya membuat kamu bertanya-tanya, yaitu tongseng bulus. Bulus adalah hewan sejenis kura kura yang hidup di darat dengan cangkang yang lunak.

Kamu akan lebih heran lagi karena ternyata daging bulus ini teksturnya seperti daging kambing. Dengan berbagai olahan rempah rempah dicampurkan, tongseng bulus tentunya membuat kamu penasaran bagaimana rasanya.  

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dalami Kasus Penganiayaan Siswi di Pontianak, Polisi Duga Ada Tersangka Lain

Posted: 11 Apr 2019 10:24 PM PDT

Fokus, Pontianak - Kasus penganiayaan ABZ, siswa SMP berusia 14 tahun di Pontianak, Kalimantan Barat, memasuki babak baru. Polisi kini menetapkan tiga orang terduga pelaku penganiayaan sebagai tersangka.

Penganiayaan yang terjadi 29 Maret lalu itu bermula ketika korban bersama sepupunya yang sedang mengendarai motor dibuntuti oleh pelaku. Di Jalan Sulawesi, tiba-tiba korban diadang oleh pelaku yang kemudian melakukan penganiayaan. Penganiayaan kedua berlanjut di Taman Akcaya. 

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Jumat (12/4/2019), meski tiga tersangka telah ditetapkan, namun hingga kini polisi masih mendalami kemungkinan adanya tersangka lain yang terlibat.

Hingga kini korban masih menjalani perawatan di rumah sakit. Bukan hanya luka fisik, namun korban juga mengalami trauma berat akibat penganiayaan yang dialaminya. Meskipun ada upaya mediasi, namun pihak keluarga meminta ketiga pelaku dihukum sesuai dengan hukum yang berlaku.

Sementara itu, Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) akan mengawal proses hukum terhadap kasus tersebut. KPAI juga memastikan tetap memberi pendampingan kepada korban maupun pelaku. (Galuh Garmabrata)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pelanggaran Jam Kerja Kembali Dominasi Kasus Disiplin PNS

Posted: 11 Apr 2019 10:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Pelanggaran jam kerja masih mendominasi kasus-kasus disiplin yang melibatkan para pegawai negeri sipil (PNS). Ketentuan jam kerja ini tertuang dalam Peraturan Pemerintah (PP) nomor 53 Tahun 2010 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pasal 3 Angka 11. 

Mengutip laman Sekretariat Kabinet, Jumat (12/4/2019), pelanggaran ini tercatat dilakukan PNS baik di tingkat instansi pusat dan daerah.

Pelanggaran tidak masuk kerja yang melampaui aturan jam kerja instansi, menjadi pembahasan rapat antara Badan Pertimbangan Kepegawaian (Bapek) bersama Sekretariat Kabinet, Kejaksaan Agung, dan Kementerian Pendayagunaan Aparatur dan Reformasi Birokrasi, pada Kamis (11/4/2019).

Rapat pembahasan yang dipimpin Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Haria Wibisana selaku Sekretaris Bapek mengupas 23 kasus disiplin PNS yang kebanyakan terlibat pelanggaran disiplin berupa tidak masuk kerja.

Tim Bapek juga membahas rekomendasi sanksi yang akan dijatuhkan pada PNS yang terlibat pelanggaran disiplin dan melakukan banding administratif ke Bapek.

Selain kasus pelanggaran disiplin berupa ketentuan masuk kerja, ada beberapa kasus disiplin lainnya. Ini seperti penyalahgunaan wewenang sampai perbuatan asusila.

Beragam sanksi yang disarankan mulai dari hukuman disiplin ringan, sedang, dan berat.

Dari aspek regulasi yang diatur dalam PP 53/2010 Pasal 7, hukuman disiplin ringan yang dimaksud berupa teguran lisan atau tulisan, untuk hukuman disiplin sedang bisa dilakukan dengan penurunan pangkat, dan sanksi hukuman disiplin berat berupa pemberhentian.

BKN Temukan 990 Pelanggaran Netralitas PNS

Sejumlah PNS beraktivitas di Jakarta. (Liputan6.com/Gempur M Surya)

Sesuai dengan Surat Edaran Kepala BKN Nomor 02/SE/2016, Aparatur Sipil Negara atau Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Indonesia dituntut untuk netral baik dalam pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), pemilihan Calon Legislatif (Pileg) maupun pemilihan Presiden/Wakil Presiden (Pilpres).

Namun, Badan Kepegawaian Negara (BKN) mencatat terdapat 990 kasus pelanggaran netralitas yang dilakukan PNS terhitung sejak Januari 2018 hingga Maret 2019.

Berdasarkan rekapitulasi data BKN bekerjasama dengan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), 99,5 persen pelanggaran didominasi pegawai instansi daerah yang meliputi provinsi, kabupaten dan kota. Pengaduan diterima dari laman pengaduan LAPORBKN, email Humas dan media sosial (medsos).

Pelanggaran netralitas PNS ini sebagian besar dilakukan melalui medsos, mulai dari menyebarluaskan gambar pasangan calon, memberikan dukungan, berkomentar, sampai mengunggah foto untuk menyatakan keberpihakan terhadap pasangan calon (paslon) tertentu.

Bukan hanya dari medsos

Selain aktivitas medsos, pelanggaran netralitas yang diterima juga berupa bentuk dukungan secara langsung misalnya menghadiri kampanye paslon dan kegiatan yang bersinggungan dengan partai politik paslon.

BKN sebelumnya sudah mengingatkan ASN untuk tidak memberikan dukungan kepada paslon, baik secara langsung maupun tidak langsung. Hal ini sudah diatur dalam Peraturan Pemerintah 53 tahun 2010 Pasal 4.

Jika melanggar, ada sanksi yang harus dihadapi. Tingkat sanksi yang dikenakan mulai dari pemberian hukuman disiplin (HD) sedang sampai HD berat.

Secara terperinci dalam Pasal 7 angka (3) dan (4) disebutkan bahwa penjatuhan HD sedang dilakukan melalui penundaan kenaikan pangkat (KP) selama satu tahun, penundaan kenaikan gaji berkala, dan penurunan pangkat setingkat lebih rendah selama satu tahun.

Sementara untuk HD berat dilakukan melalui pembebasan jabatan, penurunan pangkat selama tiga tahun, sampai dengan pemberhentian.

Tonton Video Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Raditya Dika Pilih Single atau Menikah? Single Part 2 Jawabannya

Posted: 11 Apr 2019 10:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Melanjutkan kesuksesan dari film Single yang tayang pada 2015 lalu, Raditya Dika meluncurkan kelanjutannya yang berjudul Single Part 2.

Di film Single Part 2, menceritakan Raditya Dika yang berperan sebagai Ebi bertekad untuk melepas status singlenya sebelum ulang tahunnya yang ke-30.

Dua karakter teman Ebi memiliki pandangan yang berbeda yaitu, Nardi (Ridwan Remin) memilih untuk single sedangkan Johan (Yoga Arizona) memilih menikah. Sepanjang film ini, Ebi akan belajar dan menemukan jawabannya.

Ebi akan memilih single atau menikah? Temukan jawabannya dan kocaknya Raditya Dika di film Single Part 2 yang akan tayang di Lebaran tahun ini. Simak juga konferensi pers Single Part 2 (5/4/2019) di channel Sorayaintercinefilms di Vidio.com berikut ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kalah di Bogor pada Pilpres 2014, Jokowi: Sekarang Minimal 50 Persen Suara

Posted: 11 Apr 2019 10:19 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Capres nomor urut 01 Joko Widodo atau Jokowi menargetkan bisa meraih minimal 50 persen suara di Kota Bogor dan Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Jokowi meyakini target tersebut dapat tercapai, setelah melihat semangat para pendukungnya yang hadir saat kampanye di Bogor.

"Semangatnya kayak gini, kalau gak menang kebangetan. (Pilpres) tahun 2014, Jokowi-JK di Bogor, dapat 34 persen. Saya meyakini (Pilpres) 2019 kita akan dapat minimal 50 persen. Artinya kalau dapat 55 persen alhamdulillah, 60 persen boleh, 70 persen boleh," ujar Jokowi saat kampanye di Sentul Kabupaten Bogor Jawa Barat, Jumat (12/4/2019).

Jokowi mengungkapkan hasil survei internal dua minggu lalu, yang menunjukkan elektabiltasnya dan Ma'ruf Amin di Bogor unggul tipis dibandingkan pasangan nomor urut 02 Prabowo-Sandiaga. Namun, hasil survei baru-baru ini menunjukkan elektabilitasnya menurun sehingga menjadi seimbang.

"Sekarang posisinya kita sebetulnya sudah menang dikit. Tapi kok dua minggu ini turun dikit lagi. Sehingga posisinya sekarang 50 (persen), 50 (persen)," ucap mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

Untuk itu, dia meminta para pendukungnya untuk bekerja keras memenangkan Jokowi-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019. Jokowi yakin apabila seluruh pendukungnya bekerja keras di sisa waktu masa kampanye, pasangan calon nomor urut 01 dapat target 50 persen suara di Bogor akan tercapai.

"Saya juga meyakini Insya Allah, kalau semua bergerak urusan Bogor akan selesai," tuturnya.

Ke TPS Pakai Baju Putih

Tak lupa, Jokowi mengingatkan pendukungnya untuk menggunakan hak suara pada Pemilu 17 April 2019. Dia juga mengajak masyarakat berbondong-bondomg ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) dengan mengenakan baju putih.

"Jangan lupa 17 April datang ke TPS. Saya ajak semua pakai baju putih, karena yang akan dicoblos pakai baju putih. Jangan sampai tetangga kita handai taulan kita diam di rumah tgl 17 April. Jangan ada yang golput," kata mantan Wali Kota Solo itu.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

HMI Banten Desak Gubernur Wahidin Halim Mundur dari Jabatannya

Posted: 11 Apr 2019 10:17 PM PDT

Fokus, Serang - Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) berunjuk rasa menuntut Gubernur Banten, Wahidin Halim, mundur dari jabatannya. Unjuk rasa yang berlangsung di depan Kantor Gubernur Banten itu diwarnai kericuhan.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Jumat (12/4/2019), kericuhan dipicu saat mahasiswa merangsek masuk ke kantor gubernur untuk menyampaikan orasi, namun diadang polisi. Terjadi aksi saling dorong antara petugas dengan sejumlah pengunjuk rasa.

Pengunjuk rasa menuntut Wahidin Halim mundur dari jabatannya sebagai Gubernur Banten karena dinilai gagal memimpin roda Pemerintah Provinsi Banten.

Massa pun meminta agar gubernur segera menindaklanjuti kasus Aparatur Sipil Negara (ASN) yang terlibar korupsi dan tidak netral dalam pemilu.  (Galuh Garmabrata)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

7 Drama Percintaan Netizen Saat Mau Main ke Rumah Gebetan, Kocak Banget

Posted: 11 Apr 2019 10:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Membahas masalah percintaan memang nggak ada habisnya. Salah satu hal yang paling sering dilakukan adalah berkunjung ke rumah pasangan. Berkunjung ke rumah pasangan atau ngapel bahasa gaulnya ini biasanya dilakukan oleh laki-laki untuk mengajak teman perempuannya sekedar bertamu atau mengajak pergi jalan-jalan.

Malam Minggu menjadi hari yang paling dinanti dua sejoli yang sedang menjalin asmara. Momen 'ngapel' selalu menjadi hal yang spesial. Tapi, kadang para cowok bingung ketika akan ngapel ke rumah si dia. Ada banyak cara dan alasan yang biasanya dilakukan oleh cowok untuk datang ke rumah si cewek. Salah satunya dengan alasan ingin bertamu.

Biasanya cowok yang udah pengen banget ngapel biasanya akan langsung datang ke rumah tanpa memberitahu terlebih dahulu. Tipe ini akan masuk ke rumahmu dulu dan menemui orangtuamu sebelum ngajak kamu ke luar. Nggak jarang mereka juga asyik ngobrol sama orangtuamu dan sesekali membawakan oleh-oleh buat mereka.

Berbeda dengan cowok yang pemalu, tipe cowok pasti akan menanyakan terlebih dahulu jika ingin ngapel atau bertamu. Ia bisanya akan memilih telepon atau chat gebetannya terlebih dahulu untuk memastikan boleh atau enggak ia bertamu. Namun, apa jadinya jika si cowok yang ingin ngapel atau bertamu ke rumah si cewek, tiba-tiba si cewek malah tidak ingin bertemu dan banyak alasan.

Berikut Liputan6.com rangkum 7 drama percintaan netizen saat mau main ke rumah gebetan ini, jawabannya kocak banget, Jumat (12/4/2019).

1. Acara manten menutup satu ruas jalan

Drama Percintaan Netizen Soal Besok Mau Ketemuan (Sumber: Twitter/ @ituaquuh)

2. Oh ini rumah yang tadi dibongkar itu ya

Drama Percintaan Netizen Soal Besok Mau Ketemuan (Sumber: Twitter/ @sayashellaa)

3. Banjir seleher itu kok bisa ya

Drama Percintaan Netizen Soal Besok Mau Ketemuan (Sumber:Twitter @nsaeeeg)

4. Mencari sebab serta mencari alasan

Drama Percintaan Netizen Soal Besok Mau Ketemuan (Sumber:Twitter/@burngvrl)

5. Tuna wisma rupanya

Drama Percintaan Netizen Soal Besok Mau Ketemuan (Sumber:Twitter/@rpuput_)

6. Jadi kang satpam doang rupanya

Drama Percintaan Netizen Soal Besok Mau Ketemuan (Sumber:Twitter/@irwan_juliandi)

8. Ini tanda-tanda ditolak, tahu diri aja

Drama Percintaan Netizen Soal Besok Mau Ketemuan (Sumber:Twitter/@bayu_joo)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dikira Anaknya, Monyet Liar Ini Culik Bocah 2 Tahun dan Tak Mau Dipisahkan

Posted: 11 Apr 2019 10:05 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Hingga saat ini ada 264 jenis monyet yang hidup di dunia. Tidak seperti kera, monyet biasanya berekor dan berukuran lebih kecil.

Monyet diketahui dapat belajar dan menggunakan alat untuk membantunya dalam mendapatkan makanan. Salah satu negara yang memiliki banyak monyet adalah India. Pasalnya di India sendiri mereka menganggap monyet adalah jelmaan dewa.

Sehingga tak heran jika monyet-monyet di India dibiarkan saja berkeliaran bersama manusia. Beberapa waktu lalu bahkan warga India digegerkan dengan kasus penculikan bayi oleh monyet liar yang dibuang ke sebuah sumur.

Dan baru-baru ini, kisah serupa kembali terjadi di India. Namun bukan bayi, melainkan bocah berusia 2 tahun yang diculik karena dikira anaknya. Ya, seekor monyet liar menculik bocah 2 tahun di India.

 

Monyet Menculik Bocah 2 Tahun

Monyet Liar (sumber: newslionsmedia)

Mungkin sebagian binatang memiliki kedekatan dengan manusia karena dipelihara. Namun, bagaimana jadinya jika hewan liar yang mungkin belum pernah bertemu dengan manusia mendadak mengira manusia adalah bagian dari keluarganya.

Mungkin kedengarannya aneh, tetapi faktanya hal itu terjadi dan menimpa seorang bocah 2 tahun asal India, seperti yang Liputan6.com lansir dari Daily Mail, Jumat (12/4/2019).

Seekor monyet menculik seorang anak berusia 2 tahun. Pada saat itu, seorang wanita yang melihat kejadian tersebut mencoba menyelamatkan bocah itu.

Namun, si monyet melakukan perlawanan dengan menolak melepaskan bocah tersebut. Pada saat ditemukan, diketahui monyet ini duduk di sisi jalan dengan bocah tersebut dan memperlakukannya layaknya anak sendiri.

Mencoba Menyelamatkan Si Bocah

Monyet Liar (sumber: newslionsmedia)

Kemudian datanglah seorang wanita yang ingin menyelamatkannya. Tetapi kemudian, monyet ini menggendong anak tersebut dan mencegah wanita itu mengambilnya dari tangan si monyet. Namun, anak yang masih terlalu kecil ia tidak tahu apa yang terjadi dan tidak tahu bagaimana melarikan diri dari si monyet.

Seorang pria yang melihat kejadian tersebut segera mengabadikan gambar bagaimana monyet ini menolak melepaskan bocah tersebut. Kejadian seperti ini tak hanya sekali terjadi di daerah itu.

Dalam kejadian sebelumnya, seekor monyet India mencoba melarikan diri bersama seorang anak. Namun, monyet ini meninggalkan anak tersebut di tanah dan menyerang siapa saja yang mencoba mengambilnya.

Banyak kejadian monyet menggangu tapi warga tak bisa apa2 karena di India Monyet adalah lambang keagamaan. Binatang ini adalah lambang keagamaan di India, yang secara budaya dipandang sebagai penjelmaan dewa Hindu, Hanuman.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ladies, Ini 5 Macam Orgasme dan Cara Meraihnya

Posted: 11 Apr 2019 10:01 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Wanita yang mengalami orgasme setiap hari diklaim jauh lebih sukses dan lebih bahagia. Masalahnya, banyak yang tak bisa meraihnya atau bahkan memalsukannya.

Setidaknya, ada lima macam orgasme. Berikut penjelasannya serta cara meraihnya seperti dilansir dari Betterme.

1. Orgasme klitoris

Jenis orgasme ini adalah yang paling dikenal. Orgasme jenis ini terjadi ketika wanita terangsang secara fisik di klitoris mereka. Meski dapat dengan mudah diraih, orgasme jenis ini tidak tahan lama.

2. Orgasme vagina

Tidak semua wanita mengalami orgasme jenis ini. Dibanding dengan orgasme klitoris, orgasme jenis ini tahan lama dan tak terlupakan. Namun, ini tergantung pada pasangan Anda apakah dapat menemukan titik ternikmat Anda atau tidak.

 

3. Orgasme campuran

Mengapa perempuan mengalami orgasme?/Copyright shutterstock.com

Ini adalah saat kedua orgasme di atas terjadi bersamaan dan dapat berlangsung hingga 15 menit. Untuk menggapai orgasme jenis ini, Anda harus bekerja keras dan dibuktikan adalah posisi misionaris adalah yang terbaik untuk meraihnya.

4. Core orgasme

Ini adalah jenis orgasme yang bisa Anda alami saat berolahraga. Tidak gampang diraih, tapi saat orgasme jenis ini terjadi Anda masih tetap merasa bugar dan bahagia setelahnya.

5. Orgasme kulit

Tipe jenis ini bisa terjadi dan kemungkinan besar Anda pernah mengalaminya. Pernahkah Anda merinding karena sentuhan seseorang atau mendengarkan musik? Itu tandanya.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

BMW X5 Jadi Mainan Baru Orang Kaya Indonesia, Harganya Rp1,4 Miliar

Posted: 11 Apr 2019 10:01 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - BMW X5 merupakan pelopor hadirnya kendaraan seri X karena konsep mobil di kelas Sports Activity Vehicle (SAV) ini resmi diperkenalkan hampir 20 tahun lalu.

Menjadi pemimpin pasar di segmen all-wheel drive premium, all new BMW X5 resmi diluncurkan di Indonesia. Mobil ini diklaim memiliki karakteristik premium, dan kemampuan off-road.

Dirakit secara lokal di BMW Production Network 2, Gaya Motor, Sunter, generasi keempat BMW X5 ini menawarkan beberapa fitur dan desain terbaru.

Tetap mempertahankan proporsi ciri khas SAV, BMW X5 terbaru memiliki wheelbase 42 mm lebih panjang dari pendahulunya menjadi 4.922 mm, lebih lebar 36 mm menjadi 2.004 mm dan lebih tinggi 19 mm menjadi 1.745 mm.

"Generasi pertama BMW X5, pelopor dari semua Sports Activity Vehicle BMW, catatkan sekitar 620.000 unit penjualan di seluruh dunia. Kemudian pada generasi kedua hampir mencapai 730.000 unit, dan terus meningkat pada generasi ketiga hingga capai lebih dari 760.000 kendaraan," kata Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia.

Selanjutnya

Masuk ke dalam interior, all new BMW X5 mendapat peningkatan ruang kabin berkat hadirnya struktur monitor instrumen dan konsol tengah.

Penumpang depan dan belakang juga dapat menikmati kabin lega. Jika sandaran kursi belakang dengan split 40: 20: 40 dilipat, maka kapasitas bagasi meningkat dari 645 liter menjadi maksimum 1.860 liter. All new BMW X5 juga memiliki bagasi dua bagian untuk mempermudah proses memasukkan barang ke bagasi.

Untuk dapur pacunya, all new BMW X5 menawarkan kemampuan akselerasi khas mesin enam silinder segaris. Hadirnya mesin 3.0 liter turbocharger twin-scroll, tenaga maksimal yang bisa dihasilkan mencapai 340 Tk di 5.500 dan 6.500 rpm dan torsi puncak 450 Nm di 1.500 - 5.200 rpm.

"Dengan hadirnya all new BMW X5, BMW Indonesia berencana untuk lanjutkan kisah sukses ini. Terlebih lagi, kendaraan terbaru ini bersaing pada segmen pasar yang tingkat pertumbuhan lebih dari 20 persen," ujar Ramesh.

Resmi mengaspal, BMW X5 terbaru ditawarkan dengan harga Rp. 1.489.000.000,- off-the-road dan telah tersedia di BMW Authorized Dealer Network.

Mau Tukar Tambah Mobil BMW, ke Sini Saja

BMW Indonesia menggelar acara bertajuk BMW Exhibition hingga 14 Oktober 2018 di Plaza Senayan Jakarta. Di sini Anda bisa melakukan tukar tambah untuk sejumlah model BMW dengan penawaran spesial Trade-In & Trade-Up

Model yang dapat ditukar tambah tersebut mencakup BMW Seri 3, BMW Seri 5, BMW Seri 7 dan model BMW X seperti BMW X1 serta BMW X5.

 
 

"Acara yang berlangsung selama tiga hari ini juga hadir dengan program pembiayaan menarik dan unit test-drive terlengkap, mulai dari BMW Seri X hingga sub-brand sporty BMW M," ujar Jodie O'tania, Vice President Corporate Communications BMW Group Indonesia.

Trade in tidak hanya terbatas pada kendaraan dari brand BMW, namun turut berlaku untuk berbagai model dan tipe kendaraan lain.

Trade-in & Trade-Up memberikan konsumen untuk mengganti kendaraan lamanya dengan model BMW terbaru dengan garansi dan service inclusive hingga 5 tahun, serta paket perpanjangan masa garansi.

"BMW Exhibition menjadi kesempatan terbaik untuk calon pengguna BMW mendapatkan kendaraan impiannya. Program Trade-In & Trade Up memperluas kesempatan para pelanggan yang ingin merasakan Sheer Driving Pleasure," tutup Jodie O'tania.

Sumber: Otosia

 
 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Warren Buffett Ingin Ajukan 1 Pertanyaan ke Kandidat Presiden AS

Posted: 11 Apr 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Omaha - Miliarder sekaligus investor legendaris Warren Buffett kembali mengikuti topik politik di negaranya. Kali ini, menghadapi pemilihan presiden Amerika Serikat (AS) tahun depan, Buffett ingin mengajukan satu pertanyaan dari para kandidat presiden nanti.

"Saya ingin mendengar bagaimana tanggapan mereka pada masyarakat yang tidak mendukungnya. Saya ingin bertanya pada kandidat presiden: 'Bagaimana jika mayoritas pengikutmu justru menentangmu?'" ungkap Buffett seperti dilansir dari laman CNBC.

Warren Buffett, yang pada pilpres 2016 mendukung Hillary Clinton, mengatakan, itu merupakan satu pertanyaan yang sangat ingin ia tanyakan. Dia juga ingin mengetahui rencana para kandidat dalam menghadapi pilpres menuju White House 2020.

Sebelumnya, ia juga mempertanyakan apakah pengusaha seperti Michael Bloomberg atau mantan CEO Starbucks Howard Schultz akan menjadi kandidat presiden yang baik.

Maka pertanyaan di atas merupakan cara terbaik untuk memastikan bahwa seorang kandidat benar-benar meyakini prinsipnya.

"Itu ujian yang sesungguhnya," tandas Warren Buffett.

 

Mendengar Pandangan Berbeda

Presiden AS, Donald Trump meninjau prototipe tembok perbatasan AS dan Meksiko yang kontroversial di San Diego, Selasa (13/3). Prototipe tembok perbatasan Trump memiliki tinggi sekitar 9 meter, dengan puncak yang tebal dan bundar. (MANDEL NGAN / AFP)

Pernyataan dari Buffett tersebut merupakan tanggapan dari pertanyaan, apakah ia akan mempertanyakan tanggapan kandidat mengenai ekonomi atau isu lain.

Buffett menekankan, setiap kandidat biasanya mengatakan apa yang ingin didengar rakyat demi memenangkan dukungan. Namun itu jelas bukan yang diharapkan investor legendaris tersebut.

Bagi Buffett, menghargai pendapat dengan mendengarkan seseorang yang memiliki pandangan berbeda adalah hal yang positif.

Hal serupa diungkapkan miliarder Ray Dalio yang sepakat bahwa mendengarkan orang yang tidak setuju dengan Anda sebagai hal penting.

"Saya hanya ingin melihat banyak hal melalui pandangan karyawan dan membiarkan mereka menjadi mata saya. Dengan begitu, kami bisa bekerjasama menentukan mana yang benar," ungkap Dalio.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Chelsea Kalahkan Slavia Praha, Sarri Ogah Mainkan Hazard

Posted: 11 Apr 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Slavia- Chelsea sukses rebut kemenangan 1-0 atas tuan rumah Slavia Praha pada leg pertama perempat final Liga Europa 2018-2019, Jumat (12/4/2019) dini hari WIB. Marcos Alonso menjadi pencetak satu-satunya gol Chelsea di menit ke-86.

Pertandingan itu berjalan sulit untuk The Blues. Tim lawan menyuguhkan permainan agresif yang berani dalam duel-duel fisik. Hal ini menyebabkan skuat Chelsea kesulitan mengembangkan permainan mereka.

Terbukti, gol Chelsea baru lahir di 10 menit terakhir pertandingan. Bos Chelsea, Maurizio Sarri mengakui sendiri hal itu. Dia mengakui lawan telah menyulitkan timnya dan leg kedua nanti bakal berjalan sulit.

Tak hanya itu, Sarri bahkan tidak rela memainkan Eden Hazard pada laga tersebut. Mengapa?

 

 

Bakal Sangat Sulit

Pemain Chelsea, Eden Hazard (AP/Frank Augstein)

Pekan depan, giliran Chelsea yang menjadi tuan rumah. Berdasarkan leg pertama ini, Sarri percaya leg kedua nanti juga bakal merepotkan. Sebab itu dia meminta skuat Chelsea tetap menjaga fokus dan tampil hati-hati.

"Kami tahu betul bermain di sini [kandang Slavia] sangat sulit. Lawan kami memiliki kekuatan fisik, sangat agresif, jadi kami tahu kami bakal kesulitan. Kami bisa menghadapi mereka dengan baik, lalu di babak kedua kami bisa bermain lebih baik," kata Sarri di Chelseafc.com.

"Sekarang kami harus memikirkan leg kedua yang akan berjalan sulit. Lawan kami ini juga sangat berbahaya saat tandang, seperti saat melawan Genk (di mana mereka menang 4-1). Kami harus berhati-hati."

Tidak Mau Mainkan Hazard

Lebih lanjut, Sarri mengaku dia bakal lebih senang jika tidak harus memainkan Eden Hazard pada laga tersebut. Awalnya, Sarri sengaja mencadangkan Hazard demi memberinya waktu istirahat, tetapi pada akhirnya dia terpaksa menurunkan sang bintang utama karena Chelsea kesulitan mencetak gol.

"Pada awal pertandingan saya ingin dia di bangku cadangan, sebab saya kira pertandingan mungkin saja jadi lebih sulit dan mungkin saya perlu memainkan dia."

"Namun, jika kami unggul 1-0 di babak pertama saya sebenarnya tidak akan menggunakan dia," pungkasnya.

Bagaimanapun, rencana Sarri ini ternyata tidak berhasil. Hal ini membuktikan bahwa Chelsea masih sangat bergantung pada Hazard.

Sumber: Bola.net

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sejak Kecil, Robby Purba Sudah Bermimpi Mencuci Mobil

Posted: 11 Apr 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Jika banyak anak-anak bermimpi sesuatu yang besar, tidak demikian dengan presenter Robby Purba. Semasa kecil, Robby Purba hanya memiliki keinginan sederhana, yakni bisa mencuci mobil milik sendiri.

Tapi apa daya, masa kecil Robby Purba berada dalam lingkungan yang tak bisa dibilang mewah. Baginya, kendaraan roda empat dianggap sebagai hal yang tak mungkin dimilikinya.

"Cerita nih, ... Dulu waktu kecil, pengeeeeeeeeeennnnn bangedddd bisa nyuci mobil - tapi apadaya sepeda aja gak punya. Sampe-sampe pernah bilang sama Opung, " Pung, Mobilnya Rio mau gak yaa - aku cuciin" wkwkwkwk, Rio itu tetangga aku," tulis Robby Purba di Instagram.

Namun berkat kerja kerasnya, pria 32 tahun ini akhirnya bisa mewujudkan mimpi. Tak sekadar mencuci, dia bahkan mampu membeli mobil.

 

Tak Berani Bermimpi

Robby Purba (https://www.instagram.com/p/BwGe82VngqJ/)

"Sangking pengen bgt bs nyuci mobil - utk bermimpi punya pun gak berani.  Nah sekarang, segala impian dan keinginan itu Allah wujudkan dan titipkan ke aku. Yah, bukan punya aku sih - ini titipan doang.. kapan aja bisa di ambil lagi ma Allah," kata dia.

Robby bersyukur saat ini bisa memiliki semua yang sewaktu kecil hanya sebatas angan-angan.

 

 

Bekerja Keras

Robby Purba

Dia pun memberikan nasihat kepada warganet untuk tidak takut bermimpi meski berasal dari kampung.

"Cuman rasanya, walaupun kita hidup di daerah/kampung nan jauh pun - gak ada salahnya berhayal dan bermimpi, asal yakin aja, semua impian bs diwujudkan dgn cara dan bekerja yang Halal," tuturnya. 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mahkota Kerajaan Jerman Akan Dilelang Rp 4,8 Miliar, Tertarik?

Posted: 11 Apr 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Bagi Anda pecinta mahkota, ada kabar menarik. Kesempatan untuk memiliki mahkota keluarga kerajaan (royal family) terbuka lebar.

Dilansir dari Reuters, Jumat (12/4/2019), rumah lelang Christie, akan melelang mahkota kerajaan Jerman. Mahkota tersebut merupakan karya Faberge, desainer perhiasan Rusia.

Mahkota tersebut dibuat pada 1904 sebagai hadiah pernikahan dari Frederick IV, Grand Duke of Mecklenburg-Schwerin untuk istrinya, Princess Alexandra of Hanover and Cumberland.

Ibunda Grand Duke adalah kolektor perhiasan desainer Faberge. Ia mendorong putranya yang berumur 22 tahun itu untuk memesan hadiah dari studio Faberge di St. Petersburg.

Mahkota tersebut tiba lebih lambat sebulan setelah pernikahan. Frederick beralasan soal pemilihan batu permata dan sketsa Faberge sempat hilang seperti dirinci dalam surat-surat antara Rusia dan pengadilan Jerman.

9 Aquamarine

Ilustrasi Mahkota (Sumber Foto: Amazon.com)

Max Fawcett, seorang spesialis perhiasan di rumah lelang Christie mengungkapkan, tiara tersebut sangat indah dengan sembilan aquamarine.

"Ada sangat sedikit tiara karya Faberge di dunia saat ini ketika mereka datang untuk melelangnya selalu mendapat banyak perhatian," kata Max.

Desain tiara tersebut dibubuhkan pita yang melambangkan cinta sejati dan ditusuk oleh panah dewa asmara. Acara lelang tiara tersebut bersama dengan permata lainnya akan berlangsung pada 15 Mei 2019 di Jenewa. Jika dirupiahkan, harganya ditaksir sekitar Rp 3, 2 miliar hingga Rp 4,8 miliar.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Melacak Umur Situs Sekaran Peninggalan Pra-Majapahit di Tol Malang

Posted: 11 Apr 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Malang - Balai Arkeologi Yogyakarta mulai meneliti Situs Sekaran di Desa Sekarpuro, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Salah satu kegiatannya, bakal menguji karbon pada lapisan bawah situs berupa struktur bata peninggalan masa pra-Majapahit tersebut.

Situs Sekaran ditemukan saat pengerjaan proyek Tol Malang–Pandaan awal Maret lalu. Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jawa Timur sudah mengekskavasi. Giliran Balai Arkeologi Yogyakarta melanjutkan penelitian mulai Kamis ini sampai Senin, 15 April 2019.

"Kami mempertajam data yang sudah dikumpulkan BPCB Jawa Timur. Sekaligus memperdalam kajian akademisnya," kata Hery Priswanto, Ketua Tim Penelitian Situs Sekaran Balai Arkeologi Yogyakarta di Malang, Kamis, 11 April 2019.

Data awal hasil ekskavasi tim BPCB Jawa Timur meliputi tiga hal yakni ruang, waktu, dan bentuk. Pertama, data ruang menunjukkan lokus koordinat lokasi temuan situs seluas 25x25 meter. Kedua, data waktu tentang perkiraan situs dibangun pada abad 10-13 Masehi.

Terakhir, data bentuk berupa temuan sejumlah struktur bangunan bata seperti gapura, batur (kaki candi) sampai gapura. Seluruhnya hasil penggalian horizontal atau membuka lapisan tanah bagian atas. Sedangkan, penelitian lanjutan menggali vertikal atau ke lapisan terdalam.

"Penggalian vertikal untuk mempertajam data lapisan budaya. Karena di bagian atas sudah banyak yang rusak," ujar Hery.

Kerusakan itu baik karena aktivitas pengerjaan proyek jalan Tol Malang–Pandaan maupun kegiatan lainnya setelah penemuan situs. Karena itulah butuh penggalian vertikal untuk mengambil contoh tanah di lapisan paling bawah struktur bata agar diuji tes karbon.

Tidak cukup pula sekadar mengacu pada ukuran dan struktur bata saja. Sebab bata bisa sama seperti situs atau candi–candi lainnya. Uji karbon akan menjadi salah satu metode menentukan kronologi absolut periodesasi atau masa pembangunan situs tersebut.

"Dari dating carbon itu akan bisa memastikan usia, periode situs ini dibangun. Tapi pengujian sampel karbon tetap butuh waktu lumayan lama," ucap Hery.

Hasil ini nantinya diharapkan bisa memastikan apa sesungguhnya Situs Sekaran, baik itu bentuk dan fungsinya maupun usia sebenarnya. Sebab sejauh ini baru muncul dugaan situs ini adalah sebuah kompleks bangunan suci, jejak permukiman kuno pra-Majapahit.

Struktur Bata

Peneliti Balai Arkeologi Yogyakarta mempertajam penelitian Situs Sekaran di Desa Sekarpuro, Malang, Jawa Timur (Liputan6.com/Zainul Arifin)

Penelitian lanjutan ini melibatkan sejumlah mahasiswa dan masyarakat setempat. Seluruhnya dikerjakan secara manual. Lokasi temuan situs mulai dipasang pagar bambu, agar tidak ada yang masuk sembarangan. Bahkan, tim peneliti pun harus melepas alas kaki di dalam area itu.

"Bahkan, abu rokok pun sudah bisa merusak lapisan karbon, menghilangkan jejak periodesasi lapisan tanah," kata Hery.

Ia menyebut Situs Sekaran memiliki keunikan yakni seluruh struktur bangunannya menggunakan bata. Tidak ada struktur berbahan batu andesit di situs yang ditemukan saat pengerjaan proyek Tol Malang–Pandaan awal Maret lalu.

Lokasinya ada di sebelah timur Gunung Semeru dan Bromo, di barat Gunung Kawi serta kompleks Gunung Penanggungan, Arjuna, dan Welirang. Menyediakan batu andesit berlimpah. Banyak candi dan situs purbakala yang ditemukan di Malang juga memakai bebatuan gunung.

Hery tak memungkiri keunikan situs ini. Menurutnya, bisa saja pembangunan situs ini lebih mudah memanfaatkan bata dibanding berbahan batu andesit yang butuh teknik khusus lagi. Selain tetap memakai perekat, batu harus dilubangi agar mengunci satu dengan lainnya.

"Kalau menggunakan batu juga butuh tenaga dan waktu pengerjaannya lebih banyak," ujarnya.

Namun, bila menggunakan bata, pengerjaan bisa lebih cepat. Apalagi lokasi situs di kawasan lembah memudahkan mendapat bahan baku tanah. Meski demikian, banyak candi maupun situs cagar budaya di Jawa Timur yang dibangun dengan bata, terutama peninggalan Majapahit.

"Umumnya bata juga dipakai sebagai struktur bagian luar bangunan. Tapi tetap butuh penelitian lanjutan," Hery menandaskan.

 

Simak video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Anak Gemuk Jangan Lagi Dianggap Lucu

Posted: 11 Apr 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Obesitas bukan hanya masalah yang harus dikhawatirkan orang dewasa. Saat ini, anak-anak juga rentan terkena penyakit yang diakibatkan kelebihan berat badan tersebut.

Aman B. Pulungan, dokter spesialis anak dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia mengatakan bahwa anak yang gemuk sebenarnya tidak lucu. Bisa jadi, ada risiko terkena kelebihan berat badan pada dirinya.

Aman mengatakan bahwa anak saat ini lebih rentan terkena obesitas salah satu faktornya karena gaya hidup yang tidak aktif. Berbeda dengan beberapa dekade lalu, tren permainan saat ini bergeser sehingga tidak lagi membutuhkan banyak aktivitas fisik.

"Tahun 80-an, anak masih main Lego dan lain-lain, sekarang mainnya gim. Jadi lebih banyak menghabiskan waktu duduk," kata Aman di Salemba, Jakarta, ditulis Jumat (12/4/2019).

 

Obesitas Bukan Sekadar Penampilan Fisik

Anak gemuk (Ilustrasi/iStockphoto)

Maka dari itu, orangtua diminta untuk mencegah masalah obesitas sejak dini. Bahkan sejak anak masih berada dalam kandungan, gizi ibu haruslah tercukupi dengan baik dan tidak berlebihan.

"Jadi obesitas itu adalah penyakit, ada diagnosisnya. Bukan masalah estetika saja."

Organisasi Kesehatan Dunia (World Health Organization/WHO) sendiri telah menyatakan bahwa anak-anak di dunia saat ini berada pada risiko tinggi terkena penyakit obesitas.

Cegah Anak Obesitas

Ilustrasi anak bermain di lantai (iStockphoto)

WHO menyatakan bahwa ketika anak kelebihan berat badan atau obesitas, mereka cenderung tetap gemuk hingga dewasa. Selain itu, risiko terkena penyakit tidak menular seperti diabetes dan penyakit kardiovaskular di usia yang lebih muda juga lebih tinggi.

"Frekuensi diabetes semakin naik di dunia, studi menemukan bahwa anak-anak semakin banyak yang mengembangkan kasus ini. Seiring berjalannya waktu, diabetes bisa merusak jantung, pembuluh darah, mata, ginjal, dan saraf, menyebabkan masalah kronis dan kematian dini," tulis WHO dalam laman resminya.

Aman sendiri mengatakan ada cara untuk mencegah anak terkena obesitas. Yang paling mudah adalah dengan tidak memberikan anak kudapan atau camilan yang tidak sehat serta memberikan mereka ruang gerak untuk tetap aktif.

"Jadi aktivitas fisik adalah sesuatu yang wajib," kata Aman menambahkan.

Tidak hanya itu, orangtua juga diminta untuk mengatur waktu tidur atau istirahat putra-putrinya agar tetap cukup sesuai dengan usianya.

Simak juga video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Review Galaxy M20: Baterai dan Kamera Oke, Tapi...

Posted: 11 Apr 2019 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Samsung belakangan ini tengah gencar merilis berbagai produk smartphone terjangkaunya. Mulai dari Galaxy seri M yang mengunggulkan kekuatan baterai hingga Galaxy seri A yang digadang-gadang bakal jadi ajang naik tingkatnya pengguna Galaxy J.

Belum lama ini Tekno Liputan6.com berkesempatan untuk menjajal Galaxy M20 yang dirilis Februari lalu.

Perangkat ini menyasar pengguna yang selalu ingin terhubung dengan siapapun melalui smartphone-nya. Makanya tidak heran jika Samsung memasukkan baterai bongsor dengan kapasitas 5.000mAh di perangkat ini.

Saat baru dirilis, Galaxy M20 dibanderol Rp 2,799 jutaan. Berikut adalah hasil ulasan singkatnya.

1. Desain

Galaxy M20 mengusung desain kekinian, nyaris tanpa bezel, tanpa tombol Home, dan sebuah notch kecil di atas layarnya. Oleh Samsung, desain ini diberi nama Infinity V.

Sekadar informasi, ini merupakan pertama kalinya Samsung menghadirkan sebuah notch pada layar smartphone, mengikuti pasaran.

Desain ini mungkin terbilang baru bagi smartphone besutan Samsung namun sejumlah perangkat Tiongkok sudah mengdopsi desain dengan notch kecil di atas.

Notch di Galaxy M20 yang disebut sebagai Infinity V (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Galaxy M20 memiliki layar seluas 6,3 inci dengan resolusi 1080x2340 piksel. Tak seperti banyak smartphone andalan Samsung yang dibekali layar AMOLED atau Super AMOLED, perangkat ini mengusung jenis layar PLS TFT.

Alhasil, warna pun tidak setajam output warna pada layar Super AMOLED. Namun demikian aspek rasio yang diusungnya sudah cukup luas yakni 19,5:9.

Bodi depan Galaxy M20 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Bodi Belakang

Beralih ke bodi belakang, Galaxy M20 hadir dengan material polycarbonate yang tidak terlalu glossy sehingga saat dipegang tidak terasa licin. Karena ukuran layarnya yang memanjang, smartphone ini lebih nyaman digenggam.

Bodi belakang Galaxy M20 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Samsung menyematkan kamera ganda di bodi belakang. Peletakan kameranya ada di ujung kiri atas bodi belakang, lengkap dengan sebuah LED flash di bawahnya.

Selanjutnya masih di bodi belakang, terdapat sebuah pemindai sidik jari dengan bentuk oval. Pemindai sidik jari ini cukup cepat membuka kunci.

Sayangnya peletakkannya agak terlalu di atas sehingga kadang sering tidak pas saat pengguna meletakkan jari ke belakang smartphone.

Beralih ke tiap sisinya, Galaxy M20 memiliki tombol Power dan volume di sisi kanan.

Sisi samping Galaxy M20 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Sementara pada sisi kiri terdapat slot dual SIM card dan sebuah slot memori card yang bisa dibuka dengan ejector.

Pada sisi bawahnya, terdapat sebuah port USB type C yang diapit oleh speaker dan jack headphone 3,5mm.

Galaxy M20 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Sekadar informasi, Galaxy M20 juga sudah mendukung audio Dolby Atmos saat pengguna mendengarkan lagu lewat earphone.

2. Kamera

Kamera utama Galaxy M20 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Salah satu keunggulan Galaxy M20 adalah kameranya. Pasalnya Samsung menyematkan dua kamera di bodi belakangnya dengan sensor 13MP aperture f1.9 dan lensa ultra wide-angle 5MP aperture f2.2. Sensor kedua ini dimaksudkan untuk mengambil foto berlatar blur alias bokeh.

Selanjutnya, untuk kamera selfie, Samsung membekali Galaxy M20 dengan sensor 8MP aperture f2.0.

Untuk perekaman video, kamera utama dan selfie Samsung mampu merekam hingga resolusi 1.080 piksel.

Pengalaman kami, saat dipakai untuk menjepret di kondisi cukup cahaya atau siang hari, hasil jepretan cukup baik dan tajam. Warna yang dihasilkan pun cukup natural, tidak terlalu ngejreng seperti hasil foto dengan smartphone lain di kelasnya. 

Lain lagi dengan saat smartphone dipakai untuk menjepret foto di malam hari, kami masih melihat ada sejumlah noise, terutama saat gambar diperbesar. 

Begitu juga dengan hasil jepretan selfie yang menurut kami tidak ada masalah berarti. Mereka yang suka selfie tetap bisa mendapatkan hasil foto yang baik pada siang hari. Meskipun pada malam hari, tak dimungkiri hasil selfie agak terdistorsi. 

Berikut ini adalah sejumlah hasil jepretan kamera Galaxy M20:

Hasil foto Galaxy M20 lensa normal (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Ultra-wide angle:

Hasil kamera Galaxy M20 menggunakan lensa wide angle (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Kamera standar:

Hasil kamera Galaxy M20 menggunakan (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Ultra-Wide angle:

Hasil kamera Galaxy M20 menggunakan mode wide angle (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Live Bokeh:

Hasil kamera Galaxy M20 menggunakan mode Live Bokeh (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Mode Burst:

Hasil kamera Galaxy M20 menggunakan mode Burst (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Foto Selfie:

Hasil kamera Galaxy M20 menggunakan mode selfie (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Foto Selfie malam hari:

Hasil foto selfie malam hari dengan Galaxy M20 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Hasil kamera malam hari:

Hasil foto malam hari dengan Galaxy M20 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

3. Baterai

Galaxy M20

Selain kamera, keunggulan lainnya yang diusung oleh Galaxy M20 adalah kapasitas baterainya yang bongsor, 5.000mAh.

Dengan baterai ini pengguna tetap bisa terhubung dengan smartphone-nya selama seharian penuh tanpa harus membawa powerbank ke mana-mana.

Meskipun masuk ke lini smartphone kelas entry level, Galaxy M20 sudah dibekali dengan port USB Type C dan kepala charger berteknologi pengisian daya cepat sama dengan milik Galaxy Note 9.

Alhasil, pengisian daya 5.000mAh bisa jauh lebih cepat ketimbang smartphone lain yang tak menggunakan pengisian daya cepat.

Waktu yang dibutuhkan untuk mengisi daya dari 15 persen ke 100 persen sekitar 2 jam. 

4. Performa

Kelengkapan di boks Galaxy M20 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Kinerja Galaxy M20 ditopang dengan prosesor Exynos 7904 yang multitasking dan mampu hemat daya. Khusus untuk pasar Indonesia, Samsung memadukan prosesor ini dengan RAM 3GB dan penyimpanan internal 32GB.

Samsung Experience 9.5 UI (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Samsung menggunakan tampilan antarmuka Samsung Experience 9.5 yang membuat pengoperasian mirip dengan Samsung One UI. 

Kami juga melakukan pengujian benchmark dengan aplikasi AnTuTu Benchmark. Hasilnya, Galaxy M20 menorehkan skor 107.240 poin dengan rata-rata pengujian perangkat yang sama menorehkan angka 107 ribuan poin.

Hasil benchmark Galaxy M20 dengan AnTuTu Benchmark (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Untuk membuktikan kebolehan performa smartphone ini, kami melakukan pengujian dengan main gim mobile. Adapun gim kelas berat yang kami coba adalah PUBG Mobile.

Hasilnya saat pertama kali masuk ke permainan, kami langsung diarahkan ke pengaturan grafis Medium. Saat bermainpun sebenarnya tidak ada masalah berarti, perangkat tidak lemot dan grafisnya pun tetap baik. 

Main PUBG Mobile di Galaxy M20 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Secara keseluruhan, sebenarnya tak ada masalah berarti pada performa smartphone saat dipakai untuk kebutuhan sehari-hariseperti untuk medsos, buka aplikasi pesan, foto-foto, hingga kirim email. 

5. Kesimpulan

Bodi depan Galaxy M20 (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Galaxy M20 yang mengunggulkan baterai bongsor 5.000mAh dan kamera ganda 13MP dan 5MP. Perangkat ini dibanderol Rp 2,799 jutaan dengan desain yang dianggap kekinian. 

Ketimbang smartphone Samsung lain di kelasnya, Galaxy M20 mampu memenuhi kebutuhan penggunaan sehari-hari seperti main medsos, membuka aplikasi pesan, hingga fotografi. 

Pasalnya selain dibekali baterai bongsor, perangkat ini ditopang dengan prosesor octa-core 7904, RAM 3GB, dan memori internal 32GB. Jika kurang pengguna bisa menambahkan kapasitas dengan memori eksternal 512GB.

Kelebihan: 

- Kamera ganda mampu menangkap foto yang cukup baik.

- Bodi belakang tidak licin saat digenggam. 

- Baterai yang mampu bertahan seharian untuk penggunaan normal, pun dilengkapi dengan teknologi pengisian daya cepat, seperti milik Galaxy Note 9.

- Port USB type C untuk mengisi daya dan transfer file. Smartphone lain sekelasnya masih mengandalkan port USB micro. 

Antarmuka Samsung Experience 9.5 UI nyaman dan user-friendly

Kekurangan:

- Desain Galaxy M20 terlalu pasaran, mengikuti desain smartphone lain (asal Tiongkok) di pasaran, bahkan ada sejumlah model yang penampakannya sangat mirip. 

- Peletakan sensor pemindai sidik jari di bodi belakang agak terlalu ke atas, kami cukup kesulitan menjangkaunya (seringkali tidak pas dengan posisi tangan).

- Layar masih LPS TFT, bukan Super AMOLED seperti smartphone Samsung lainnya. 

- Tidak ada asisten cerdas Samsung Bixby Home

Namun, secara keseluruhan dengan harga yang ditawarkan, Galaxy M20 mampu menjadi pilihan bagi mereka yang ingin berganti smartphone ke tipe Android terbaru. 

(Tin/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Tradisi Berendam Minyak Mentah di Azerbaijan

Posted: 11 Apr 2019 09:54 PM PDT

Seorang pria berendam dalam bak berisi minyak mentah di resor mewah Qarabag, Naftalan, Azerbaijan, 21 Maret 2019. Mandi minyak mentah biasanya berlangsung selama 10 menit di mana pengunjung berbaring telanjang di kolam berwarna hitam pekat sampai ke leher mereka. (Mladen ANTONOV/AFP)

Seorang pria berendam dalam bak berisi minyak mentah di resor mewah Qarabag, Naftalan, Azerbaijan, 21 Maret 2019. Mandi minyak mentah biasanya berlangsung selama 10 menit di mana pengunjung berbaring telanjang di kolam berwarna hitam pekat sampai ke leher mereka. (Mladen ANTONOV/AFP)

Seorang pria berendam dalam bak berisi minyak mentah selama sesi perawatan di resor mewah Qarabag, Naftalan, Azerbaijan, 21 Maret 2019. Dalam satu sesi, minyak yang digunakan untuk mengisi bak mandi sekitar 1 drum dan dipanaskan terlebih dulu di suhu sekitar 40 derajat celsius. (Mladen ANTONOV/AFP)

Seorang pria berendam dalam bak berisi minyak mentah selama sesi perawatan di resor mewah Qarabag, Naftalan, Azerbaijan, 21 Maret 2019. Dalam satu sesi, minyak yang digunakan untuk mengisi bak mandi sekitar 1 drum dan dipanaskan terlebih dulu di suhu sekitar 40 derajat celsius. (Mladen ANTONOV/AFP)

Seorang pria berendam dalam bak berisi minyak mentah selama sesi perawatan di resor mewah Qarabag, Naftalan, sekitar 320 km barat Baku, ibu kota Azerbaijan, 21 Maret 2019. Mandi minyak Naftalan diyakini mampu mengobati masalah kulit, mengurangi nyeri sendi dan menenangkan saraf. (Mladen ANTONOV/AFP)

Seorang pria berendam dalam bak berisi minyak mentah selama sesi perawatan di resor mewah Qarabag, Naftalan, sekitar 320 km barat Baku, ibu kota Azerbaijan, 21 Maret 2019. Mandi minyak Naftalan diyakini mampu mengobati masalah kulit, mengurangi nyeri sendi dan menenangkan saraf. (Mladen ANTONOV/AFP)

Minyak mentah mengalir dari keran untuk mengisi bak mandi saat sesi perawatan di resor mewah Qarabag, Naftalan, Azerbaijan, 21 Maret 2019. Mandi minyak mentah berlangsung selama 10 menit di mana pengunjung berbaring telanjang di kolam berwarna hitam pekat sampai ke leher mereka. (Mladen ANTONOV/AFP)

Minyak mentah mengalir dari keran untuk mengisi bak mandi saat sesi perawatan di resor mewah Qarabag, Naftalan, Azerbaijan, 21 Maret 2019. Mandi minyak mentah berlangsung selama 10 menit di mana pengunjung berbaring telanjang di kolam berwarna hitam pekat sampai ke leher mereka. (Mladen ANTONOV/AFP)

Seorang pria berendam dalam bak berisi minyak mentah selama sesi perawatan di resor mewah Qarabag, Naftalan, Azerbaijan, 21 Maret 2019. Dalam satu sesi, minyak yang digunakan untuk mengisi bak mandi sekitar 1 drum dan dipanaskan terlebih dulu di suhu sekitar 40 derajat celsius. (Mladen ANTONOV/AFP)

Seorang pria berendam dalam bak berisi minyak mentah selama sesi perawatan di resor mewah Qarabag, Naftalan, Azerbaijan, 21 Maret 2019. Dalam satu sesi, minyak yang digunakan untuk mengisi bak mandi sekitar 1 drum dan dipanaskan terlebih dulu di suhu sekitar 40 derajat celsius. (Mladen ANTONOV/AFP)

Seorang pria berendam dalam bak berisi minyak mentah selama sesi perawatan di resor mewah Qarabag, Naftalan, sekitar 320 km barat Baku, ibu kota Azerbaijan, 21 Maret 2019. Mandi minyak Naftalan diyakini mampu mengobati masalah kulit, mengurangi nyeri sendi dan menenangkan saraf. (Mladen ANTONOV/AFP)

Seorang pria berendam dalam bak berisi minyak mentah selama sesi perawatan di resor mewah Qarabag, Naftalan, sekitar 320 km barat Baku, ibu kota Azerbaijan, 21 Maret 2019. Mandi minyak Naftalan diyakini mampu mengobati masalah kulit, mengurangi nyeri sendi dan menenangkan saraf. (Mladen ANTONOV/AFP)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pangeran William Selingkuh dengan Sahabat Kate Middleton?

Posted: 11 Apr 2019 09:52 PM PDT

Liputan6.com, London - Baru-baru ini keluarga Kerajaan Inggris sedang dilanda rumor tak sedap. Pangeran William dan Kate middleton menjadi trending topic di berbagai majalah dan koran di Inggris.

Dilansir dari mercurynews.com (9/4/2019), salah satu majalah Amerika In Touch membuat sebuah artikel dengan berita utama "WILLIAM CHEATS ON KATE—With Her Friend!". Tidak hanya di situ, bahkan seorang penulis Nicole Cliffe memposting teori tentang perselingkuhan Pangeran William terhadap Kate Middleton di Twitter.

Rumor perselingkuhan itu muncul dikarenakan sikap Pangeran William yang terlalu ramah terhadap seorang wanita. Ia dikabarkan berselingkuh dengan kerabat bangsawan yang bernama Rose Hanbury.

Sosok Rose Hanbury merupakan salah satu anggota keluarga kerajaan dan juga kerabat dekat dari Pangeran William, sekaligus sahabat baik Kate Middleton.

Sejak Setahun Lalu

(GLYN KIRK / AFP)

Dilansir dari thehollywoodgossip.com (8/4/2019) seorang informan menuturkan, "Ada rumor mengatakan bahwa William berselingkuh sejak Kate sedang mengandung."

Desas-desus perselingkuhan Pangeran William diduga sudah terjadi cukup lama yaitu sejak satu bulan sebelum Kate melahirkan anak ketiganya, Pangeran Louis, pada April 2018. Namun hingga kini pihak kerajaan belum angkat bicara mengenai persoalan ini. (Alda/mgg)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Detik-Detik Ahmad Dhani Bersitegang dengan Pengawal

Posted: 11 Apr 2019 09:51 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Ahmad Dhani terlibat kericuhan usai jalani sidang di Pengadilan Negeri Surabaya hari Kamis (11/4). Dhani sempat berontak saat akan dimasukan ke mobil tahanan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Rupiah Dibuka Melemah, Namun Potensi Kenaikan Masih Terbuka Lebar

Posted: 11 Apr 2019 09:46 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS)bergerak melemah pada perdagangan Jumat ini. Namun analis memperkirakan rupiah masih bisa menanjak jelang akhir pekan ini.

Mengutip Bloomberg, Jumat (12/4/2019), rupiah dibuka di angka 14.145 per dolar AS, melemah jika dibandingkan dengan penutupan perdagangan sebelumnya yang ada di angka 14.139 per dolar AS.

Sejak pagi hingga siang hari ini, rupiah bergerak di kisaran 14.145 per dolar AS hingga 14.150 per dolar AS. Jika dihitung dari awal tahun, rupiah masih menguat 1,67 persen.

Sedangkan berdasarkan Kurs Referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia (BI), rupiah dipatok di angka 14.153 per dolar AS, menguat tipis jika dibandingkan dengan patokan sebelumnya yang ada di angka 14.156 per dolar AS.

Kepala Riset Samuel Aset Manajemen, Lana Soelistianingsih, menyebutkan beberapa indikator ekonomi global seperti pergerakkan bursa di Asia dan harga minyak mentah menunjukkan harga pembukaan yang bervariasi pada akhir pekan ini.

Di tengah sentimen dari dolar AS, mata uang kuat Asia seperti Yen Jepang dan dolar Singapura mampu menunjukkan penguatan terhadap "greenback" (dolar AS).

"Itu yang bisa menjadi sentimen penguatan rupiah hari ini menuju kisaran antara 14.120 per dolar AS hingga 14.130 per dolar AS," ujar Lana.

Sementara itu, potensi penguatan mata uang Garuda juga datang dari hasil Survei Kegiatan Dunia Usaha (SKDU) kuartal I 2019 yang meningkat dengan Saldo Bersih Tertimbang sebesar 8,65 persen, dibandingkan 6,19 persen di kuartal IV 2018.

"Perbaikan ini terkonfirmasi dengan naiknya kapasitas usaha sebesar 76,1 persen, naik dari 75,18 persen pada kuartal IV 2018. Di sektor pengolahan (manufaktur), tercatat 52,56 persen lebih tinggi dibandingkan kuartal IV 2018 yang sebesar 52,58 persen.

IMF Pangkas Proyeksi Ekonomi Global, Rupiah Melemah

Petugas menata tumpukan uang kertas di Cash Center Bank BNI di Jakarta, Kamis (6/7). Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) pada sesi I perdagangan hari ini masih tumbang di kisaran level Rp13.380/USD. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

International Monetery Fund (IMF) kembali memangkas perkiraan pertumbuhan global di 2019 menjadi 3,3 persen dari sebelumnya yakni 3,5 persen pada Januari lalu. Penurunan ini pun disebabkan oleh ketidakpastian potensial dalam ketegangan perdagangan global yang sedang berlangsung, serta faktor-faktor spesifik negara dan sektor lainnya.

Ekonom Institute for Development of Economics and Finance (INDEF), Bima Yudhistira menyatakan bahwa penurunan proyeksi IMF sebesar 3,3 persen tersebut berdampak besar bagi perekonomian Indonesia. Tak terkecuali kepada nilai tukar Rupiah terhadap Dolar Amerika Serikat (AS).

"Dampaknya sangat besar ke perekonomian Indonesia. Nilai tukar Rupiah mulai mengalami koreksi hingga siang ini sebesar 0,21 persen ke level Rp 14.163 per USD," katanya kepada merdeka.com, Rabu (10/4/2019).

Bima mengatakan, dengan adanya penurunan ini maka gejala perlambatan ekonomi akan berlanjut sepanjang tahun. Dia pun memperkirakan. ekonomi Indonesia diproyeksi hanya tumbuh 5 persen tahun 2019 dan bisa terkoreksi ke 4,9 persen.

Dengan kata lain, perlambatan ini juga akan berdampak pada penurunan proyeksi ekspor Indonesia, dan hasilnya neraca perdagangan masih mencatatkan defisit. Para pelaku usaha pun dikhawatirkan akan melakukan efisiensi dibeberapa bidang, baik biaya produksi hingga jumlah tenaga kerja.

"Sektor yang paling terpukul adalah harga komoditas seperti sawit dan karet makin rendah. Pertambangan prospeknya juga negatif khususnya batubara. Dari dalam negeri, dipastikan efek slowdown mulai terasa ke sektor manufaktur," jelas Bima.

IMF Kembali Pangkas Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Dunia

Karyawan menghitung uang kertas rupiah yang rusak di tempat penukaran uang rusak di Gedung Bank Indonessia, Jakarta (4/4). Selain itu BI juga meminta masyarakat agar menukarkan uang yang sudah tidak layar edar. (Merdeka.com/Arie Basuki)

The International Monetary Fund (IMF) kembali memangkas perkiraan pertumbuhan ekonomi global di 2019. Peningkatan ketegangan perdagangan dan kebijakan pengetatan moneter yang dijalankan oleh Bank Sentral Amerika Serikat (AS) menjadi landasan pemangkasan tersebut.

Mengutip CNBC, Rabu (10/4/2019), IMF mengatakan bahwa mereka mengharapkan ekonomi dunia tumbuh di angka 3,3 peren di tahun ini. Angka tersebut turun dari perkiraan sebelumnya yang ada di angka 3,5 persen.

Sedangkan untuk 2020, IMF cukup optimistis dengan memperkirakan ekonomi dunia akan tumbuh di angka 3,6 persen.

Laporan dari IMF ini keluar ketika kongres AS berjuang untuk meloloskan Perjanjian Amerika Serikat-Meksiko-Kanada (USMCA) yang merupakan perjanjian perdagangan yang ditandatangani oleh Presiden AS Donald Trump denga mitra Meksiko dan Kanada. Perjanjian ini menggantikan perjanjian sebelumnya yaitu North Atlantic Free Trade Agreement (NAFTA).

Sementara itu, saat ini pemerintahan Presiden Trump juga masih terus berjuang untuk menuntaskan kesepakatan perdagangan dengan China.

"Neraca risiko condong untuk mengarah ke penurunan," tulis laporan IMF.

Kegagalan menyelesaikan perbedaan yang mengakibatkan hambatan tarif yang menyebabkan biaya yang lebih tinggi dari barang setengah jari dan barang jadi. Hal tersebut membuat harga barang menjadi lebih tinggi bagi konsumen.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Klasemen Liga Italia: Juventus Menuju Juara

Posted: 11 Apr 2019 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Juventus selangkah lagi memastikan untuk mempertahankan gelar Liga Italia. Mereka hanya butuh satu poin untuk bisa juara musim ini.

Saat ini Juventus masih bertahan di posisi puncak klasemen Liga Italia. Si Nyonya Tua mengoleksi 84 poin dari 31 laga.

Hebatnya sepanjang musim ini mereka hanya sekali menelan kekalahan di Liga Italia. Sisanya, Juventus meraih 27 kemenangan dan tiga kali imbang.

Sementara posisi kedua klasemen Liga Italia dipegang oleh Napoli. Anak asuh Carlo Ancelotti tertinggal 20 poin dari Juventus.

Berikut klasemen Liga Italia selengkapnya:

 

Klasemen

2. Juventus - Bintang 5 (Attack 89 – Midfield 85 – Defence 85), Pemain terbaik (Cristiano Ronaldo (OVR 94), Paulo Dybala (OVR 89), Giorgio Chiellini (OVR 89)) (AFP/Marco Bertorello)

Jadwal

2. Cristiano Ronaldo (Juventus) - 19 gol dan 8 assist (AFP/Marco Bertorello)

Sabtu (13/4/2019)

20.00 WIB SPAL Vs Juventus

23.00 WIB Roma Vs Udinese

Minggu (14/4/2019)

01.30 WIB AC Milan Vs Lazio

17.30 WIB Torino Vs Cagliari

20.00 WIB Fiorentina Vs Bologna

20.00 WIB Sampdoria Vs Genoa

20.00 WIB Sassuolo Vs Parma

23.00 WIB Chievo Vs Napoli

Senin (15/4/2019)

01.30 WIB Frosinone Vs Inter Milan

Selasa (16/4/2019)

01.30 WIB Atalanta Vs Empoli

Saksikan video pilihan di bawah ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

PM Australia: Tak Ada Perlakuan Khusus untuk Julian Assange

Posted: 11 Apr 2019 09:41 PM PDT

Liputan6.com, Canberra - Pendiri WikiLeaks Julian Assange yang merupakan warga negara Australia tidak akan menerima perlakuan khusus dari negara asalnya usai penangkapan yang terjadi di Inggris, demikian disampaikan oleh PM Scott Morrison.

Dikutip dari laman Channel News Asia, Jumat (12/4/2019), Julian Assange, ditangkap pihak berwenang Inggris di Kedutaan Besar Ekuador di London pada Kamis, 11 April 2019.

Ia sebelumnya diberi status suaka oleh Ekuador pada 2012. Saat ditangkap, Assange sedang dalam status bebas dengan jaminan di Inggris, dan di saat yang sama ia menghadapi tuduhan melakukan serangan seksual di Swedia.

Menyusul keputusan pemerintah Ekuador untuk membatalkan status suaka Assange, polisi Inggris diperbolehkan Dubes Ekuador untuk memasuki kedutaannya - mengingat sebetulnya, kedutaan besar tidak berada di bawah yurisdiksi negara penerima.

Segera setelah mendapatkan izin Ekuador, kepolisian Inggris menangkap pendiri WikiLeaks tersebut.

Menteri Dalam Negeri Inggris, Sajid Javid telah mengonfirmasi penangkapan Assange tersebut secara tertulis kepada media.

Javid menegaskan bahwa pendiri WikiLeaks akan menghadapi proses hukum di Inggris. Ia juga mengucapkan terimakasih atas kerjasama Ekuador dan profesionalisme pihak kepolisian negaranya.

Alasan Suaka Dicabut

Pendiri Wikileaks Julian Assange yang masih bertahan di bawah perlindungan pemerintah Ekuador (AP/Rex Features)

Julian Assange selama ini bertahan di Ekuador. Jika ia diekstradisi ke Swedia, ia akan ditangkap Amerika Serikat terkait dengan tuduhan-tuduhan, khususnya berkaitan dengan publikasi WikiLeaks.

Mengingat, banyak publikasi WikiLeaks yang membocorkan ratusan ribu kawat dan rahasia diplomatik Negeri Paman Sam.

Adapun tuduhan serangan seksual yang diajukan Swedia belakangan dibatalkan.

Sebelum penangkapan Assange, Presiden Ekuador merilis video yang menjelaskan alasan pencabutan status suaka diplomatik Assange.

Dalam rekaman itu, ia mengatakan langkahnya dikarenakan perilaku agresif dan tidak pantas yang dilakukan oleh Assange. Ia juga mengakui deklarasi organisasi Assange bertentangan dengan Ekuador dan traktat-traktat internasional.

 

Penangkapan Bos WikiLeaks Tuai Pujian Kongres AS

Foto yang diunggah Julian Assange, pendiri WikiLeaks, usai pencabutan dakwaan pemerkosaan yang dituduhkan kepadanya (Twitter/@JulianAssange)

Sejumlah anggota Kongres hari Kamis 11 April 2019 memuji penangkapan pendiri WikiLeaks Julian Assange, di Inggris, dan mendesak agar diekstradisi secepatnya ke Amerika untuk menghadapi sejumlah dakwaan.

"Sudah saatnya. Saya senang akhirnya ia akan dibawa ke pengadilan," ujar senator faksi Republik dari negara bagian Texas John Cornyn kepada VOA.

"Terima kasih Tuhan," ujar senator faksi Demokrat dari negara bagian West Virginia Joe Machin. "Ini diperlukan, sangat dibutuhkan. Saya berterima kasih pada teman-teman kita di Inggris."

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Rumah Ini Desainnya Kelewat Unik, Ada yang Tak Punya Jendela

Posted: 11 Apr 2019 09:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Bagaimana sih bentuk rumah impian kamu? Ingin memiliki bentuk rumah yang unik? Tentu saja kamu bisa membuat desain rumah impian sendiri.

Tapi bila kamu tak ada referensi untuk membuat desain rumah yang unik namun tetap memiliki nilai seni. Mungkin kamu bisa melihat akun Instagam @uglybelgianhouses. Seorang blogger sekaligus arsitek bernama Hannes Coudenys kerap mendokumentasikan berbagai rumah unik yang ada di Belgia.

Dilansir Liputan6.com dari akun Boredpanda, Jumat (12/4/2019), ia juga mengunggah berbagai dokumentasi tersebut di akun Instagram @uglybelgianhouses. Hannes memiliki inisiatif untuk memotret rumah-rumah belgian karena desain yang cukup unik.

Untuk kamu yang penasaran bagaimana desain rumah unik di Belgia, kamu bisa lihat pula di akun Instagram milik Hannes tersebut. Jika kamu butuh referensi untuk membuat rumah unik, berikut beberapa rumah unik tak biasa.

1. Penuh dengan jendela

Desain rumah unik (Sumber: Instagram/uglybelgianhouses)

2. Seperti muka kucing ya

Desain rumah unik (Sumber: Instagram/uglybelgianhouses)

3. Dinding dilapisi oleh batu-batu besar

Desain rumah unik (Sumber: Instagram/uglybelgianhouses)

4. Tidak punya jendela

Desain rumah unik (Sumber: Instagram/uglybelgianhouses)

5. Bisa jadi alternatif desain rumah nih

Desain rumah unik (Sumber: Instagram/uglybelgianhouses)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

[Cek Fakta] HUT BUMN Dikaitkan dengan Kampanye Jokowi, Ini Klarifikasinya

Posted: 11 Apr 2019 09:36 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kabar tentang HUT Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang akan diselenggarakan pada Sabtu 13 April 2019 menjadi perbincangan di media sosial.

Sebab tepat pada hari itu, bertepatan dengan kampanye akbar calon presiden dan wakil presiden petahana Jokowi-Ma'ruf di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Alhasil, perayaan hari jadi BUMN itu dikaitkan dengan dukungan ke pasangan calon nomor urut 01 itu. Kabar ini viral di faceebook.

Misalnya saja seperti yang diunggah oleh akun facebook Nissa Anis Anisah pada 8 April 2019 lalu. Akun ini mengunggah gambar surat edaran dari Kementerian BUMN tentang registrasi jumlah peserta untuk meramaikan puncak peringatan HUT BUMN.

Selain itu, akun Nissa Anis Anisah juga menambahkan sebuah narasi dalam konten yang diunggahnya.

"Tersiar kabar akan ada pengerahan massa karyawan dan keluarga BUMN dlm rangka merayakan ultah BUMN, pada tanggal 13 April.Bukannya itu bertepatan dg kampanye akbar 01 ?

Jadi massa buat kampanye 01 di GBK tgl 13 April nanti itu dari BUMN, to?

Pantesan mereka sesumbar kalo kampanye mereka nanti akan lbh besar massanya dari kampanye Pak Prabowo..

KPU dan Bawaslu mana? Ini namanya abuse of power, harus ada sanksinya!

Kampanye pak Prabowo gak ada tuh yg namanya mobilisasi massa..

Ini perbedaan nya:01 - dipaksa 👎🏻02 - sukarela 👆🏻

01 - dikasih uang 👎🏻02 - malah ngasih uang perjuangan 👆🏻

01 - disediain transportasi 👎🏻02 - berangkat sendiri 👆🏻

Rakyat gak bodoh, cukup 4,5 thn dibodohin, sekarang waktunya perubahan..," tulis Nissa Anis Anisah.

Konten yang diunggah Nissa Anis Anisah telah 11.280 kali dibagikan dan mendapat 16 komentar warganet.

Selain Nissa Anis Anisah, kabar serupa juga disebarkan oleh akun Aliandri AbuDezqy pada 9 April 2019 lalu.

Akun Aliandri AbuDezqy mengunggah gambar tangkapan layar cuitan beberapa akun twitter tentang isu pengerahan massa saat HUT BUMN.

"Ini benerkah???Sampe segitunya bang jae panik pingin menyaingi kampanye akbar 02 Prabowo Sandi di GBK hari minggu kemaren...

Dikemas dengan acara hut kementrian BUMN

Klo bener parah abis....," tulis Aliandri AbuDezqy.

Konten yang diunggah Aliandri AbuDezqy telah 150 kali dibagikan dan mendapat 34 komentar warganet.

 

Klarifikasi

Menteri BUMN, Rini Soemarno membantah bahwa peringatan HUT BUMN bukan merupakan ajang kampanye terselubung.

Klarifikasi ini sebagaimana artikel yang dimuat Liputan6.com dengan judul 'Menteri Rini: HUT BUMN Bukan Kampanye Terselubung'.

Liputan6.com, Jakarta - Media Sosial sedang ramai isu tentang perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) BUMN yang menjadi ajang kampanye terselubung. Penilaian warganet ini karena HUT tersebut, jatuh di hari yang sama dengan kampanye akbar Jokowi-Maruf pada 13 April di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.

Menteri BUMN Rini Soemarno langsung membantah hal ini. Dia menegaskan perayaan ultah BUMN sudah direncanakan sejak jauh-jauh hari. Bahkan rangkaian acaranya sudah dimulai di beberapa kota di Tanah Air.

"HUT BUMN yang ke-21 jatuh tanggal 13 (April). Jadi dari awal kita sudah bikin jadwal. Kita bikin acara ultah diman-mana, BUMN kan di seluruh Indonesia, minggu lalu di Sidoarjo Jawa Timur. Minggu sebelumnya di Medan," kata Menteri Rini di Karawang, Jawa Barat, Selasa (9/4/2019).

Dia menjelaskan, jika rencana perayaan di Jakarta yang semula dijadwalkan pada tanggal 13 April merupakan puncak acara HUT Kementerian BUMN.

"Puncaknya kita ingin pas ultahnya yaitu tanggal 13, karena itu kepentingan BUMN, kita inginnya bikin di monas ramai-ramai," tegas Rini.

Selain itu, kata Rini, Monas dipilih sebagai lokasi HUT karena berdekatan dengan lokasi gedung baru salah satu BUMN yang akan dibangun yaitu DanaReksa.

"Karena kita juga sebelahnya BUMN ada gedung Danareksa, kita mau groundbreaking jadi pas tanggal 13. Kita sudah siapin semua," dia menuturkan.

Mekanismenya, menurut Rini, seluruh karyawan yang ingin ikut berpartisipasi diharuskan melakukan pendaftaran terlebih dahulu melalui aplikasi LinkAja. Sebab di hari tersebut juga sekaligus merupakan peluncuran aplikasi tersebut.

"Programnya itu seluruh karyawan BUMN kalau mau ikut acara itu harus mendaftarkan diri melalui LinkAja, karena kita pada saat yang sama juga festival LinkAja. Eh ternyata di GBK, ada kampanye," tegas dia.

Akibat ramainya pemberitaan tersebut, alhasil Kementerian BUMN akhirnya mengundur jadwal peringatan HUT BUMN menjadi 20 April 2019.

Hal ini sebagaimana yang dimuat dalam artikel Liputan6.com dengan judul 'Menteri Rini Undur Puncak Perayaan HUT BUMN Jadi 20 April 2019'.

Liputan6.com, Jakarta - Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Badan Usaha Milik Negara (BUMN) akhirnya mundur dari jadwal semula pada 13 April menjadi 20 April 2019. Sebelumnya sempat ramai di media sosial yang menyebut jika perayaan HUT BUMN menjadi ajang kampanye terselubung, karena bersamaan dengan kampanye Akbar Capres Joko Widodo dan Ma'ruf Amin.

"Sebelumnya sudah kita jadwal karena memang tanggal 13 itu hari kita. HUT kita pas tanggal 13, di daerah-daerah lain kita bikin tanggal lain. Tapi persisnya di kantor kita, di depan Monas, tadinya sudahlah biarin itu kan tempat kita. Tapi kelihatannya sulit karena besar sekali acara mereka. Jadi akhirnya kita putuskan ya sudah mundur tanggal 20," kata Menteri BUMN Rini Soemarno di Karawang, Jawa Barat, Selasa (9/4/2019).

Menteri Rini tidak terima jika perayaan HUT BUMN dituding sebagai kampanye terselubung. "Nah itu saya gak ngerti, kenapa (dianggap kampanye terselubung)? Gak ada. Saya gak ada. Kita seperti gini, maaf ya, sorry ini enggak kampanye terselubung," ujarnya.

Meski dia mengakui jika semua capaian positif BUMNimbas dari kepemimpinan Jokowi, namun dia memastikan tetap menjunjung profesionalitas dan transparansi.

"Kita didorong profesional, saya ditekan pokoknya profesional, transparan, kamu harus dorong BUMN harus kuat, harus lincah, itu karena kepemimpinan kita," lanjut Rini.

Menteri Rini mengungkapkan bahkan kalau ada warga yang berfoto bersamanya dilarang berpose yang menunjukkan ciri khas kampanye.

"Nah saya terus terang kalau bertemu, tolong ya doain dong buat bos saya, doain buat saya supaya kita maju terus. Kan boleh dong masa itu kampanye. Malahan kalau orang foto ada yang macam-macam, gini lho, aku jangan loh gini (pose angka satu) nanti disangkain aku kampanye," ujarnya.

Menteri Rini juga mengakui jika banyak protes yang menyebutkan perayaan HUT BUMN selalu meriah. Padahal hal tersebut dikatakan merupakan salah satu cerminan sinergi antar BUMN.

"Semua orang juga mengatakan kenapa acara BUMN sekarang meriah betul? Ya memang meriah kenapa? Karena kita menekankan betul sinergi BUMN betul-betul jalan. Makanya saya bilang ultah ini harus dirasakan keluarga BUMN," tegasnya.

"Keuntungan kita tadinya target akhir 2018 itu Rp 180 triliun, akhir 2018 sekarang setelah ada audit BPK di atas Rp 200 triliun. Jadi tentunya gak fair dong kita sudah kerja keras jadi boleh senang-senang," dia menandaskan.

Kesimpulan

Kabar tentang peringatan HUT BUMN sebagai kampanye terselubung dibantah Menteri BUMN Rini Soemarno.

Menurutnya, perayaan ultah BUMN sudah direncanakan sejak jauh-jauh hari. Bahkan rangkaian acaranya sudah dimulai di beberapa kota di Tanah Air.

 

Banner Cek Fakta - Klarifikasi. (Liputan6.com/Triyasni)

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Liputan6.com merupakan media terverifikasi Jaringan Periksa Fakta Internasional atau International Fact Checking Network (IFCN) bersama 49 media massa lainnya di seluruh dunia.

Kami juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal dalam cekfakta.com untuk memverifikasi berbagai informasi hoax yang tersebar di masyarakat.

Jika anda memiliki informasi seputar hoax yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA Liputan6.com di email cekfakta.liputan6@kly.id.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Arema FC Tak Terpengaruh Kabar Cedera Kiper dan Bek Persebaya

Posted: 11 Apr 2019 09:35 PM PDT

Jakarta Persebaya Surabaya teracam pincang saat menghadapi Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jumat (12/4/2019) dini hari WIB nanti. Ini karena bek Persebaya, Otavio Dutra dibebat cedera betis.

Cedera Dutra, semakin menjadi-jadi seusai bertanding melawan Arema FC pada babak final leg pertama Piala Presiden 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo, Selasa (9/12/2019).

Pemain berusia 36 tahun terancam absen pada perjumpaan kedua yang akan digelar di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jumat (12/4/2019).

Kepada Bola.com, Dutra mengaku masalah pada betisnya mulai muncul ketika Persebaya menghadapi Madura United pada babak semifinal Piala Presiden 2019. Karena ambisinya yang begitu besar, eks Persipura Jayapura itu melawa cederanya untuk tampil melawan Arema FC pada final leg pertama.

Kendati demikian, persoalan yang menyelimuti Dutra ternyata tidak memberikan pengaruh berarti bagi bomber Arema FC, Dedik Setiawan. Striker berusia 24 tahun itu adalah lawan spesifik Dutra di atas lapangan.

"Kalau soal keuntungan (cedera Dutra), saya tidak begitu melihat perkembangan Persebaya. Mungkin pemain yang menggantikannya juga punya kualitas bagus," ujar Dedik.

 

Konsentrasi

Piala Presiden Arema FC Vs Persebaya Surabaya (Bola.com/Adreanus Titus)

Dedik Setiawan juga tidak terlalu memikirkan pergantian kiper Persebaya pada final leg kedua. Posisi Miswar Saputra akan digantikan Abdul Rohim. Nama pertama sempat melakukan blunder pada pertemuan pertama yang berujung bergetarnya gawang Persebaya via tendangan bebas jarak jauh Makan Konate.

"Kalau soal (Persebaya mengganti kiper) kami harus lebih konsentrasi saja. Mau kipernya siapa, kami harus melawan dia. Kami harus menang di kandang," tutur Dedik.

Arema FC di ambang menjuarai Piala Presiden 2019 setelah berhasil menahan imbang Persebaya 2-2 pada leg pertama. Praktis, tim berjulukan Singo Edan ini hanya membutuhkan hasil imbang pada pertemuan kedua.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Harga Bawang Masih Melambung, Ini Curhat Pedagang

Posted: 11 Apr 2019 09:33 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Harga bawang di pasar tradisional masih di atas harga normal. Bawang merah dan bawang putih yang biasanya di kisaran Rp 30 ribu per kilogram (kg) sekarang melambung ke harga Rp 50 ribu per kg.

"Bawang merah dan putih Rp 50 ribu per kg. Kalo bawang putih banci Rp 40 ribu per kg , kalau kating Rp 50 ribu per kg. Ini dari sana, dari pusatnya, pasokan kurang," jelas Mulyono (56) kepada Liputan6.com di Pasar Tomang Barat, Jakarta Barat, Jumat (12/4/2019).

Saat ditanya apa penyebabnya, Mulyono belum mendapat kabar pasti, hanya saja ia menduga kenaikan harga bawang ini terkait Pemilu. "Mungkin mau pemilu ini," ucapnya.

Sementara itu, harga sayuran terpantau masih normal, yaitu wortel seharga Rp 12 ribu per kg, timun Rp 8 ribu per kg, dan kacang panjang di kisaran Rp 15 ribu per kg. Harga cabai merah, rawit, dan hijau juga stabil yakni Rp 30 ribu per kg.

Hal senada disampaikan Slamet (45). Di tempatnya harga sayuran dan cabai masih stabil, kecuali bawang merah dan putih di kisaran harga Rp 55 ribu per kg.

Ia juga mengaku tak tahu penyebab harga melonjak, namun ia memperkirakan lonjakan harga bawang, yang notabene impor, tidak terlepas dari pemilu.

Meski demikian Mulyono dan Slamet tak ada penurunan pembeli."Kalau orang mahal, biasanya 10 (kg), jadi 5 (kg), begitu. Kita mahal, murah, ada terus (pembelinya), walau enggak banyak," ujar Slamet.

Mendag Pastikan Persediaan Bawang Putih Cukup

Seorang pedagang menunjukkan bawang merah dagangannya di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta, Selasa (2/4/2019). Sejumlah pedagang di Pasar Induk Kramat Jati mengaku harga bawang merah dan bawang putih relatif stabil, meskipun terjadi kenaikan harga di beberapa daerah. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Sebelumnya, Menteri Perdagangan (Mendag) Enggartiasto Lukita mengatakan, persediaan bawang putih mencukupi kebutuhan hingga beberapa waktu ke depan sehingga tidak perlu mengimpor dari berbagai negara penghasil bawang putih.

"Impor juga belum mau berjalan bagaimana, persediaan bawang putih cukup banyak di gudang," kata dia seperti dikutip Antara, Selasa (9/4/2019).

Pihaknya juga sudah memeriksa sejumlah gudang milik importir dan menginstruksikan persediaan bawang putih tersebut untuk segera didistribusikan ke seluruh pasar di Indonesia. Jika tidak dilakukan, akan disegel karena bisa dituduh sebagai aksi penimbunan.

Bahkan, pihaknya tidak main-main dengan para importir yang tidak segera mendistribusikan barang khususnya bawang putih seperti dengan cara melakukan penyegelan gudang-gudang penyimpanan komoditas tersebut.

Dia mengatakan, persediaan bawang di gudang importir cukup bahkan lebih dari cukup sehingga saat ini tinggal menunggu kelengkapan administrasinya agar persediaan bawang putih itu segera didistribusikan dan Kemendag tidak akan melakukan impor.

"Persediaan tidak terlalu banyak tetapi lebih dari cukup untuk memasok seluruh pasar tradisional di Indonesia khususnya yang persediaannya terbatas," tambahnya.

Enggartiasto mengatakan, bagi importir yang sudah memenuhi persyaratan menanam lima persen sesuai Peraturan Menteri Pertanian RI dan Rekomendasi Impor Produk Hortikultura (RIPH), baru pihaknya akan memberikan izin sehingga setiap importir diwajibkan menanam produk hortikultura khususnya bawang putih sebanyak lima persen dari jumlah kuota impor.

Langkah ini bertujuan agar petani dan masyarakat terbantu serta pengusaha swasta mendapatkan keuntungan yang wajar. Sesuai dengan aturan, importir juga wajib menanam di Indonesia sebagai persyaratan agar bisa melakukan impor.

Pemerintah Pakai Stok Bawang Putih Importir buat Stabilkan Harga

Pekerja mengangkut bawang putih dari truk untuk dijual di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta, Selasa (2/4/2019). Sejumlah pedagang di Pasar Induk Kramat Jati mengaku harga bawang merah dan bawang putih relatif stabil, meskipun terjadi kenaikan harga di beberapa daerah. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Kementerian Pertanian (Kementan) memastikan pasokan bawang putih jelang momen Ramadhan akan stabil. Hal ini ditunjang andil dari importir yang mengeluarkan stok bawang putih ke pasar nasional sebelum melakukan realisasi impor.

"Insya Allah harga untuk bawang putih tidak masalah. Ini stok dari importir yang dapat impor. Jadi ada beberapa importir yang masih punya stok," ucap Direktur Sayuran dan Tanaman Obat Direktorat Jenderal Hortikultura Kementerian Pertanian Mohammad Ismail Wahab, Jumat (5/4/2019). 

Dia menyebutkan, ada enam importir yang kini memasok bawang putih sebanyak 90 ribu ton untuk kebutuhan pasar dalam negeri selama April 2019. Jumlah itu dinilainya mampu memenuhi kebutuhan konsumsi bawang putih secara nasional yang sekitar 40 ribu ton dalam satu bulan.

Menurut perkiraannya, harga bawang putih sebelum Ramadan ini bisa turun hingga kisaran Rp 26 ribu per kg. "Sekarang kan sudah turun harganya, sudah Rp 26-28 ribu, dari harga Rp 28-29 ribu di tingkat pedagang grosir," lanjut dia.

Adapun pemerintah juga telah mengeluarkan kebijakan impor bawang putih sebesar 100 ribu ton guna menjaga stabilitas harga dan pasokan sebelum menyentuh bulan Ramadhan.

Namun begitu, Mohammad Ismail Wahab menambahkan, Kementerian Perdagangan saat ini belum menerbitkan perizinan impor bawang putih. Padahal, ia menyatakan, Kementan sudah mengirimkan Rekomendasi Impor Produk Hortikultura (RIPH) kepada Kementerian Perdagangan.

Bila RIPH telah rampung diproses, ia mengatakan, akan ada sekitat 15 importir yang siap menambah pasokan stok bawang putih di Tanah Air.

"Total kita lagi proses verifikasi sekitar 20 importir. Kalau sudah selesai, maka bisa kita perkirakan ada sekitar 15 importir yang siap memenuhi pasokan," pungkas dia.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Makanan Khas Jambi Ini Identik dengan Cita Rasa Gurih yang Unik

Posted: 11 Apr 2019 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Indonesia kaya dengan keanekaragaman budayanya. Kental dengan nilai budaya, maka tidak heran kalau setiap daerah yang ada di Indonesia memiliki ciri khasnya masing-masing. Mulai dari adat istiadat, pakaian, hingga wisata. Keunikan yang dimiliki Indonesia ini membuat banyak orang tertarik untuk mengenal tentang Indonesia.

Salah satu daya tarik yang mudah untuk dijumpai adalah dengan mengunjungi wisata yang dimiliki di setiap daerah. Selain tempat wisata yang menjadikan daya tarik utama, kuliner atau makanan khas daerah juga mampu menarik minat wisatawan untuk berkunjung ke daerah tertentu.

Selain tempat wisata memiliki nilai-nilai khas dari suatu daerah, makanan juga menjadi identitas daerah yang wajib dinikmati saat berkunjung ke daerah tersebut. Biasanya, makanan khas daerah juga sarat akan nilai-nilai sejarah. Oleh karena itu, menjadi seru untuk bisa mencoba sajian kuliner yang ada di setiap daerah.

Begitu juga dengan Jambi. Jambi adalah salah satu kota yang memiliki kebudayaan Melayu yang cukup kental dengan ikon Sungai Batanghari yang sangat terkenal. Jambi memiliki potensi wisata yang sudah cukup berkembang. Salah satunya adalah wisata makanan khas Jambi

Selain tempat wisatanya, Jambi juga memiliki aneka kuliner yang mampu memanjakan perut kamu. Kurang lengkap rasanya saat berkunjung ke suatu daerah untuk tidak mencoba makanan khas dari daerah tersebut. Nah, begitu juga saat kamu berkunjung ke Jambi. Jangan sampai tidak mencoba aneka makanan khas Jambi yang beraneka ragam. Berikut referensi makanan khas Jambi, yang telah Liputan6.com, Jum'at (12/4/2019) rangkum dari berbagai sumber.

Makanan Khas Jambi yang Populer

Tempoyak Ikan Patin (Bangun Santoso/Liputan6.com)

Tempoyak

Makanan khas Jambi yang wajib kamu coba adalah tempoyak. Makanan khas Jambi ini terbuat dari fermentasi dari buah durian. Biasanya tempoyak dibuat dengan campuran ikan segar yang berasal dari Sungai Batanghari. Cita rasa dari tempoyak ini sangat nikmat. Bagaimana tidak, kamu bisa merasakan asam dengan aroma durian bergabung dalam satu sajian.

Gulai Tepek Ikan

Makanan khas Jambi ini berbahan dasar ikan Gabus. Sajian ini dimasak dengan digulai. Biasanya gulai tepek ikan ini dihidangkan saat acara-acara tertentu seperti pernikahan, acara adat, ataupun saat menyambut tamu istimewa. Kalau kamu ke Jambi, carilah momen yang tepat agar dapat menikmati makanan khas Jambi ini.

Gulai Ikan Patin

Kelihatannya mirip dengan gulai tepek ikan, namun makanan khas Jambi yang satu ini ternyata berbeda. Gulai ikan patin ini dimasak dengan menggunakan tempoyak sebagai bumbu utamanya. Sehingga mmebuat cita rasa gulai ikan ini berbeda dari yang lain. Wajib dicoba!

Nasi Gemuk

Nasi Gemuk ini mirip dengan nasi lemak yang ada di Malaysia dan Singapura. Bahan yang digunakan untuk membuat nasi ini sama dengan nasi uduk pada umumnya seperti beras, santan, daun pandan, daun salam, dan daun jeruk. Namun yang membedakan nasi ini dengan nasi uduk lainnya adalah pelengkapnya. Pada nasi gemuk, pelengkapnya ditambah dengan telur rebus, teri goreng, kacang tanah, bawang goreng, dan sambal.

Makanan Khas Jambi dengan Aneka Kue

Kue Kubang Boyo

Jambi juga mmeiliki makanan ringan dengan ciri khasnya tersendiri. Kamu bisa mencoba kue yang memiliki nama lain beraneka ragam, yaitu Pak Ipuk, Kubang Buaya, anak buaya atau buaya berenang. Kue ini terbuat dari tepung ketan yang diberi pasta dengan isian menggunakan gula merah dan kelapa parut. Menjadi makin nikmat, kue ini dilumuri santan. Penyajian kue ini biasanya diletakkan di wadah kecil.

Kue Gandus

Makanan khas Jambi lainnya masih datang dari makanan ringan. Kue Gandus ini terbuat dari tepung beras, santan, dan sagu. Uniknya, kue ini disajikan dengan ditaburi ebi, daging ayam, ataupun abon.

Kue Burgo

Ini merupakan makanan khas Jambi yang cukup unik. Ya, kue basah khas Jambi ini disajikan dengan kuah. Kuah dari kue burgo ini terbuat dari kaldu ikan dan udang yang membuat rasanya menjadi gurih. Kue burgo ini terbuat dari campuran tepung beras dan sagu tani. Saat kamu menyantap kue ini, maka akan mendapatkan cita rasa gurih ditambah dengan kenyalnya kue.

Kue Padamaran

Kue Padamaran merupakan jajanan khas Jambi yang sangat banyak peminatnya. Kue ini terbuat dari campuran tepung beras, ekstrak air daun suji, dan gula aren. Penyajian pada kue ini juga unik, yaitu diletakkan dalam wadah yang terbuat dari daun pandan.

Minuman Khas Jambi

Jus Pinang / Sumber: iStock

Setelah beraneka ragam sajian makanan khas Jambi, kamu juga perlu mencoba minuman khas yang ada di daerah ini. Jus pinang yang merupakan minuman khas Jambi yang benar-benar murni terbuat dari buah pinang.

Namun dalam pembuatan ada beberapa bahan lain yang dicampurkan seperti jahe, gula merah, pandan, cengkeh, serai, dan kulit manis. Jud pinang ini dipercaya dapat mengobato masik angina dan memlihara daya tahan tubuh.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Analis: Apple Harus Pangkas Harga iPhone

Posted: 11 Apr 2019 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Apple pada awal bulan ini memangkas harga iPhone 2018 hingga 60 persen di Tiongkok, begitu pula dengan iPhone XS dan XS Max. Pemangkasan harga ini dinilai harus dilakukan Apple jika tidak ingin bisnisnya semakin memburuk di negara tersebut.

Dilansir Phone Arena, Jumat (12/4/2019), ini merupakan kali kedua Apple memangkas harga iPhone pada 2019 di Tiongkok. Harga iPhone pun lebih terjangkau dibandingkan sebelumnya.

Menurut analis Wedbush Securities, Daniel Ives, konsumen Tiongkok merespons positif langkah Apple tersebut. Menurutnya, permintaan terhadap iPhone XR di Tiongkok perlahan berbalik. Namun, ia meyakini Apple belum selesai menggunakan langkah pemangkasan harganya itu.

Untuk menghindari yang disebutnya sebagai situasi "code red" di Tiongkok, Ives memperkirakan akan ada pemangkasan harga yang lebih signifikan dari Apple. Code red ini menggambarkan adanya "ancaman" atau situasi darurat.

Ivei pun menyebut pemangkasan harga yang dilakukan Apple pada tahun ini sebagai strategi pintar, meski memang akan berdampak negatif pada pendapatan.

Namun dengan menjual lebih banyak iPhone, meski dengan harga lebih rendah, strategi ini akan membantu perusahan mendapatkan lebih banyak pendapatan dari bisnis layanannya.

Layanan atau services Apple merupakan penyumabng terbesar kedua untuk pendapatan, dan merupakan yang paling menguntungkan. Perusahaan memiliki target menggandakan pendapatan layanannya dari USD 25 miliar pada 2016 menjadi USD 50 miliar pada tahun depan.

Apple mengumpulkan hampir USD 11 miliar pendapatan dari layananya pada Oktober hinga Desember tahun lalu. Bisnis layanan perusahaan, termasuk AppleCare, Apple Pay, App Store, iTunes, Apple Music, Apple News+, dan Apple TV+. Pada akhir tahun ini akan bertambah layanan baru, Apple Arcade.

Penjualan di Tiongkok Lesu, Apple Pangkas Proyeksi Pendapatan

CEO Apple Tim Cook dan Chief Design Officer Jonathan Ive melihat produk baru Apple di Apple Headquarters, Cupertino, California (12/9) (AP Photo/Marcio Jose Sanchez)

Apple pada awal tahun ini mengumumkan pemangkasan proyeksi pendapatannya untuk kuartal I tahun fiskal 2019, yang berakhir pada 29 Desember 2018. Proyeksi pendapatan dipangkas menjadi US$ 84 miliar dari awalnya berkisar antara US$ 89 miliar dan US$ 93 miliar.

Dikutip dari The Wall Street Journal, Jumat (4/1/2019), CEO Apple Tim Cook, dalam keterangannya menyebut melemahnya penjualan iPhone di Tiongkok sebagai pemicu penurunan tersebut. Hal ini sekaligus langkah yang tidak biasa, karena merupakan kali pertama Apple memangkas proyeksi pendapatan dalam 15 tahun terakhir.

Langkah Apple ini dinilai menimbulkan kekhawatiran tentang prospek perusahaan di Tiongkok, yang merupakan pasar smartphone terbesar di dunia. Hampir 20 persen penjualan Apple berasal dari Tiongkok.

"Pendapatan iPhone yang lebih rendah daripada prediksi, khususnya di Tiongkok, menyebabkan penurunan semua pendapatan kami," tulis Cook dalam suratnya kepada para investor.

Tak Ada Tekanan Pemerintah

iPhone XS Max, iPhone XS, dan iPhone XR di iBox (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Mengutip laporan dari Reuters, Cook menegaskan tidak ada pengaruh pemerintah Tiongkok dalam penurunan pendapatan, meski mungkin ada sejumlah konsumen yang tidak memilih iPhone atau perangkat Apple lainnya karena merupakan produk perusahaan Amerika Serikat (AS).

AS dan Tiongkok saat ini sedang terlibat dalam perang dagang. Perselisihan kedua negara semakin ditambah dengan penangkapan salah satu petinggi Huawei beberapa waktu lalu. "Masalah yang jauh lebih besar adalah melemahnya ekonomi Tiongkok, dan tensi perdagangan juga semakin menekan," tutur Cook.

Cook juga menyoroti tantangan perusahaan di sejumlah pasar berkembang utama. Namun, memang Tiongkok memberikan dampak besar.

"Faktanya, sebagian besar kekurangan pendapatan merujuk pada kinerja kami, dan lebih dari 100 persen penurunan pendapatan global year-over-year, terjadi di Tiongkok, mencakup iPhone, Mac, dan iPad," ungkapnya.

(Din)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lepas Rindu, Nikita Mirzani Peluk Mesra Uya Kuya

Posted: 11 Apr 2019 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Baru-baru ini, Nikita Mirzani tampak melampiaskan kerinduannya kepada  presenter Uya Kuya. Nikita diketahui sudah lama tak berjumpa dengan Uya. Sebelumnya, mereka sering membawakan salah satu acara televisi bersama.

Momen pertemuan itu diunggah Nikita Mirzani di akun Instagramnya. Dalam fotonya, ibu dua anak itu memeluk mesra dan menempelkan pipinya ke pipi Uya Kuya.

"Papi i miccuuuuuuu tomat @king_uyakuya," tulis Nikita Mirzani, Kamis (11/4/2019).

Unggahan Nikita Mirzani langsung direspons oleh ayah dua anak itu. Tak jauh dengan Niki, Uya juga mengaku kangen dengan Niki.

 

Pelukan Erat

Nikita Mirzani dan Uya Kuya. (Instagram @nikitamirzanimawardi_17)

"Missu to mat beb @nikitamirzanimawardi_17," balas Uya Kuya.

Namun foto tersebut justru membuat heboh warganet. Niki tampak cukup erat memeluk Uya.

Komentar Warganet

Uya Kuya (Nurwahyunan/bintang.com)

Banyak warganet yang menilai pelukan Nikita ke suami Astrid Kuya itu cukup mesra.

"Menang banyak papi," goda akun @ninikao4400.

"Istrinya pasti cemburu tuh," tulis @purnama_merindu77964.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Benda Mencurigakan Bikin Heboh Warga Garut

Posted: 11 Apr 2019 09:27 PM PDT

Liputan6.com, Garut Warga Garut, Jawa Barat, dikejutkan dengan penemuan benda mencurigakan yang diduga bom, di jalan Otista Kampung Paseban Kecamatan Tarogong Kidul Garut, pagi tadi.

Sontak kondisi itu membuat warga was-was, hingga akhirnya untuk beberapa saat jalur tersebut ditutup, untuk kepentingan penyelidikan tim penjinak bom Polda Jabar.

Deding (55), salah satu saksi kunci penemuan benda mencurigakan itu mengatakan, pertama kali benda tersebut ditemukan sekitar pukul 05.00 pagi tadi, setelah dirinya hendak mengerjakan shalat subuh.

"Awalnya tidak curiga, namun setelah dilihat ada kabelnya, langsung saya kaget dan merinding," ujarnya, Jumat (12/4/2019) pagi.

Akhirnya untuk menghilangkan kecurigaan, ia langsung melaporkan penemuan benda merugikan tersebut ke pihak kepolisian. "Sebetulnya sempat melihat sekilas, namun tidak terlalu memperhatikan karena mau ke masjid," ujarnya.

Kapolres Garut AKBP Budi Satria Wiguna mengatakan, paska menerima informasi itu lembaganya langsung melakukan pengamaman di lokasi kejadian, sambil tmenunggu tim Gegana Polda Jabar tiba di lokasi.

"Setelah pemeriksaan yang kita lakukan itu alat listrik punya tukang servis elektronik," ujarnya.

Dugaan sementara, melihat jalur tersebut berada di perlintasan jalur transportasi Garut-Bandung, pemilik tas tidak sengaja menaruh barang bawaannya di lokasi kejadian. "Tapi yang pasti aman, jangan khawatir," kata dia menegaskan.

Setelah meluasnya pemberitaan penemuan benda mencurigakan tersebut, lembaganya meminta seluruh masyarakat tetap tenang, dan kembali melanjutkan aktifitasnya. "Jangan panik, bagus seperti ini (situasi terkendali) ada yang mencurigakan langsung lapor ke polisi dan kami tindaklanjuti," ujarnya.

Satu kompi anggota Brimob dari Kompi 4 Batalyon A Pelopor Polda Jabar yang tiba di lokasi kejadian sekitar pukul 07.40 WIB, langsung melakukan penyisiran.

"Hasil akhir hanya ditemukan rangkaian kabel namun tidak terindikasi bomb, seluruh barang dinyatakan aman," ujar Komandan Kompi 4 Bataliyon A Pelopor Satbrimob Polda Jabar, Iptu R Hasan Sadikin.

 

Simak juga video pilihan berikut ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: