Sabtu, 20 Desember 2014

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Kiat Bikin Taman Minimalis di Rumah

Posted: 20 Dec 2014 08:35 PM PST

Taman minimalis sangat cocok bagi Anda yang tidak punya banyak waktu untuk merawat tanaman. Taman minimalis juga tidak luas, sehingga mudah dalam perawatannya.

Membuat taman minimalis, Anda tak perlu menggunakan jasa landscaper profesional. Pasalnya, taman minimalis pada dasarnya mengikuti desain interior dan ekterior rumah Anda.

Anda hanya perlu mengikuti beberapa kiat yang dilansir dari Rumah.com berikut ini:

1. Buat Pembatas

Penggunaan garis yang tegas adalah dasar dari taman rumah minimalis. Membuat pembatas dinding atau pagar dapat mewujudkan konsep tersebut. Pembatas ini akan berpengaruh besar pada keseluruhan desain taman.

2. Gunakan Paving

Penggunaan paving adalah pilihan yang tepat jika ingin membuat taman dengan desain minimalis. Namun, Anda harus memperhatikan peletakan dan penataannya. Untuk warna paving, Anda dapat memilih warna abu-abu untuk menciptakan kesan yang lebih minimalis pada taman.

3. Air Terjun Buatan

Untuk memperindah tampilan taman, Anda bisa menggunakan air terjun buatan berukuran kecil. Air terjun buatan juga mempunyai beberapa desain, seperti terjun bergaya Bali atau relief bebatuan.

Untuk penempatannya, Anda bisa membuat air terjun di sisi taman yang tidak memiliki banyak tanaman yang bisa menghilangkan kesan kosong pada taman. Selain, itu air terjun ini sangat bermanfaat jadi obat stres setelah menjalani rutinitas yang padat.

4. Pemilihan Tanaman

Tidak ada standar khusus untuk pemilihan tanaman, semua tergantung selera dan kebutuhan Anda. Jika Anda bingung untuk memilih jenis tanaman yang tepat untuk taman minimalis, Anda bisa memilih tanaman hias seperti adenium, aglaonema, agave attenuata/siklok dan mawar jambe.

5. Penataan Tanaman

Pastikan Anda menciptakan harmonisasi pada saat menata taman minimalis, dengan menggabungkan jenis tanaman yang berbeda dalam satu tempat. Anda juga bisa menggunakan tanaman dengan warna yang sama, tapi dengan ukuran dan nuansa yang berbeda. Anda juga bisa memilih warna kohesif untuk wadah tanaman.

Elton John Menikah Hari Ini

Posted: 20 Dec 2014 08:30 PM PST

Elton John melegalkan hubungan sesama jenisnya dengan David Furnish, pria yang sudah lama dipacarinya, Minggu (21/12/2014) waktu setempat di rumahnya yang megah di Old Windsor, London Inggris.

Sang biduan bahkan khusus membuat akun Instagram mengundang penggemarnya jadi saksi pernikahan mereka. Lewat akun Instagramnya, Sabtu (20/12/2014), Elton John mengunggah gambar bunga mawar merah.

Elton John dan David Furnish.

Di gambar itu terdapat tulisan: "Sir SElton John and David Furnish request the pleasure of your company to celebrate their wedding on Sunday the 21st of December."

Dikatakan People, Sabtu, penggemar Elton John bakal bisa melihat detil peristiwa sakral itu dari Instagram.

 

 


 

 

"Mari bergabung Minggu ini bersama Davud Furnish dan saya, kami akan mengunggah momen-momen spesial di hari besar kami," tulis keterangan di foto Instagram Elton John.

Elton John dan David Furnish sudah punya dua anak, Zachary dan Elijah, sudah tinggal bersama sebagai pasangan sejak 2005. Mereka memutuskan meresmikan hubungan itu ke jenjang pernikahan setelah Inggris akhirnya melegalkan pernikahan sejenis bulan Maret silam. (Ade)

Kilang Terbatas, Penghapusan Premium Harus Dilakukan Bertahap

Posted: 20 Dec 2014 08:13 PM PST

Tim Reformasi Tata Kelola Minyak dan Gas Bumi (Migas) berencana mengeluarkan rekomendasi kepada pemerintah terkait penghentian impor (penghapusan) bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi dengan kadar oktan research of number (Ron) 88 seperti premium.

Menanggapi hal tersebut, Direktur Eksekutif Mandiri Institute Destry Damayanti menilai penghapusan jenis BBM ini akan membuat Indonesia menyamai negara-negara lain yang telah menggunakan BBM Ron 92 ke atas.

Hal ini juga terkait dengan masalah pencemaran lingkungan yang menjadi isu global dalam beberapa tahun terakhir.

"Di global market sudah pakai Ron 92 karena terkait environment issue, Ron 88 kan polusinya lebih besar. Ini juga untuk mendapatkan benchmark yang lebih dekat dengan negara-negara lain supaya kalau kita compare menjadi lebih pas," ujarnya kepada Liputan6.com di Jakarta, seperti ditulis Minggu (21/12/2014).

Meski demikian, dia juga menilai penghapusan ini tidak bisa dilakukan secara langsung. Pasalnya kilang minyak yang ada di Indonesia hingga saat ini belum mampu memproduksi BBM Ron 92 ke atas.

"Kita kan banyak kilang-kilang kecil yang masih produksi Ron 88. Ini juga harus dipikirkan supaya mereka juga tidak tutup. Itu juga terkait masalah tenaga kerja dan modal yang sudah ditanamkan kalau tiba-tiba Ron 88 dihilangkan," lanjutnya.

Menurut Destry, penghapusan impor BBM ini harus dilakukan secara bertahap. Langkah pemerintah dengan menaikan harga BBM bersubsidi juga dinilai tepat untuk mengalihkan konsumsi masyarakat dari BBM Ron 88 ke Ron 92.

"Dengan harga Ron 88 (premium) yang semakin mendekati harga Ron 92, orang akan berpikir bahwa perbedaan harganya sudah tidak terlalu jauh. Selain itu mereka juga memikirkan dampak yang lebih baik terhadap mesin kendaraan jika menggunakan Ron 92. Tetapi harus dilakukan secara bertahap," tandas dia. (Dny/Nrm)

Top 5: Penyebab iPhone 5S dan 5C Disambut Dingin Terpopuler

Posted: 20 Dec 2014 08:09 PM PST

Sejumlah penyebab mengapa iPhone 5S dan 5C disambut dingin di Indonesia menjadi yang terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com, kemarin, Sabtu (20/12/2014).

Berita lain yang juga tak kalah populer adalah masih mengenai pemberitaan soal penyerangan sistem komputer Sony Pictures. Kali ini terungkap alasan utama hacker melakukan penyerangan terhadap Sony Pictures.

Lebih jelasnya simak 5 artikel terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com berikut ini.

1. Kenapa iPhone 5S dan 5C Disambut Dingin di Indonesia? 

Berjarak kurang lebih 3 bulan sejak waktu perilisannya, dua smartphone andalan Apple, iPhone 5S dan 5C akhirnya menyambangi pasar Tanah Air pada 25 Januari 2014. Namun sayang, perilisan iPhone 5S dan 5C tenyata disambut dingin oleh masyarakat Indonesia. Waktu peluncuran yang terpaut cukup lama dari negara lain diprediksi menjadi salah satu penyebabnya.

2. Ini Alasan Utama Hacker Pro-Korut Serang Sony Pictures

Sebuah video berdurasi 27 detik yang menampilkan potongan adegan di film The Interview muncul dan membuat heboh YouTube. Dalam video tersebut diperlihatkan bagaimana karakter pemimpin Korut, Kim Jong-un, secara dramatis tewas terbakar dalam sebuah ledakan. Namun sayangnya video bertajuk 'The Interview Death Scene' ini menurut laporan laman BGR sudah tidak dapat ditemukan lagi di YouTube. Untungnya situs The Verge diinformasikan masih memiliki data video adegan tersebut.

3. 10 Skill IT yang Banyak Dicari di Tahun 2014 

LinkedIn dapat menjadi alat yang ampuh untuk memperluas jaringan profesional Anda. Dengan menonjolkan kemampuan dan mendeskripsikan kehidupan pekerjaan Anda dengan baik, bukan tidak mungkin Anda mendapatkan pekerjaan yang jauh lebih baik. Menutup tahun 2014, LinkedIn merilis daftar keterampilan teratas (top skills) yang banyak direkrut tahun ini, yang terdapat pada profil pengguna LinkedIn. Dengan kata lain, para perekrut banyak yang mencari skill-skill tersebut.

4. Tak Mau 4G Bernasib Buruk, Menkominfo Peringatkan Operator 

Pembukaan kran layanan 4G LTE dari pemerintah bagi pelanggan seluler langsung disambut baik oleh operator telekomunikasi seluler. Setelah PT Telkomsel, PT XL Axiata Tbk menyusul menggelar layanan berbasis internet cepat tersebut. Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Rudiantara menyampaikan beberapa pesan wajib bagi operator telekomunikasi selular yang telah menyediakan layanan 4G secara komersial di Tanah Air.

5. Menyerah, Samsung Pensiunkan ChatOn Tahun Depan 

Samsung memutuskan menyerah di persaingan layanan messenger. Perusahaan asal Korea Selatan (Korsel) itu memutuskan untuk menutup layanan messenger miliknya, ChatOn, pada tahun depan. 'Kematian' ChatOn telah dikonfirmasi kepada Yonhap News. Samsung mengatakan bahwa layanan itu akan ditutup per 1 Februari 2015, kecuali di Amerika Serikat.

 

7 Anak (Malang) yang Dibesarkan Binatang

Posted: 20 Dec 2014 08:07 PM PST

Kadang realitas itu melampaui fiksi. Anda pasti pernah menonton film Tarzan yang sangat popular itu. Dan ternyata kejadian seperti yang dialamai oleh tarzan yang dibesarkan oleh gorila itu terjadi di dunia nyata.

Mungkin kalian tidak percaya di era sekarang ini ada beberapa anak yang dibesarkan oleh binatang di hutan atau tempat-tempat tertentu yang mirip cerita fiksi.

Seperti dilansir oleh oddee.com berikut 7 anak  malang yang dibesarkan oleh binatang

1.    Anak laki-laki Uganda yang dibesarkan oleh monyet di hutan.

Sungguh malang nasib bocah ini, setelah melihat dengan mata kepala sendiri ibunya dibunuh oleh ayahnya, John Ssebunya melarikan diri ke hutan karena trauma. Namun ia beruntung, sekumpulan monyet dilaporkan membesarkan bocah ini sampai ditemukan pada tahun 1991.

Awalnya ia menolak diajak warga untuk kembali ke rumah, namun akhirnya dengan bantuan si monyet anak itu mau dibawa oleh pulang. Sejak itu, John kemudian diajari bagaimana berbicara sampai lancer. Bahkan ia kini menjadi anggota kelompok paduan suara.

2, Bocah perempuan yang bisa menyalak

Tak kalah malang dengan Jhon, seorang bocah, Natasha yang berusia 5 tahun dikunci dalam sebuah ruangan bersama anjing dan kucing. Bocah yang berasal dari Chita, Siberia ini ketika ditemukan berjalan dengan empat tangan dan kakinya, minum air dengan lidahnya dah berbicara dengan menyalak seperti anjing.  

Polisi setempat menemukan bocah malang itu seteah Natasha menghabiskan seluruh hidupnya bersama anjing dan kucing di ruangan yang terkunci.

Di ruangan tersebut, tak ada kamar mandi atau perlengkapan lain. Ketika polisi menemukannya ia tidak bisa berbicara dengan bahasa Rusia, Ia bahkan melompat ke puntu dan menyalak.  

Ayahnya, Victor Lozhkin, 27, and mother, Yana Mikhailova, 25 ta k pernah bertemu dengan Natasha selama 2 tahun. for two years. They were arrested on suspicion of neglect.


3. Bocah Rusia yang dibesarkan oleh burung

(ilustrasi)

Pada 2008, bocah laki-laki berusia 7 tahun ditemukan di sebuah apartemen kecil dengan dua ruang tidur yang dikelilingi oleh burung. Ibunya memperlakukannya sebagai binatang piaraan.

Saat ditemukan, ia tak mampu berkomunikasi. Dia hanya bisa menggerak-gerakkan kedua tangannya layakknya sesekor burung yang berusaha terbang.   (ilustrasi)

4.    Bocah Argentina yang dibesarkan oleh kucing

(ilustrasi)

Pada 2008 polisi argentina menemukan seorang bocah yang terlantar berusia 1 tahun di sebuah lingkungan yang dikelilingi oleh kucing liar di propinsi Misiones.
 

Dilaporkan para kucing itu membantu bocah dengan cara meletakan badan anak itu di atas badan kucing agar lebih hangat, karena saat itu musim dingin. Bahkan beberapa kucing mencoba untuk membersihkan lumpur di tubuh bocah itu dengan menjilatinya. 

Anak itu juga memakan sisa-sisa makanan yang telah dimakan kucing-kucing yang menyelamatkannya.
Ayah bocah itu adalah seorang gelandangan yang pekerjaanya mengumpulkan kardus-kardus bekas untuk dijual.  

2

5.    Bocah Rusia ditemukan di sarang serigala

 

Pada 2007, seorang pekerja rumah sakit menemukan seorang anak di sebuah sarang serigala di wilayah Kaluga, Rusia. Mereka menamai dia  Lyokha.

Waktu ditemukan, anak ini berperilaku seperti serigala, mencakar-cakar dan berjalan seperti serigala.
Lyokha diperkirakan berusia sekitar sepuluh tahun, tetapi asal-usulnya masih belum diketahui karena ia melarikan diri rumah sakit. Kabar yang beredar, orang tua Lyokha sengaja meninggalkannya dan membiarkannya hiduo dengan serigala.

6. Anak berusia 2 tahun yang dibesarkan oleh kambing

Pada tahun 2012,  seorang bocah yang kekurangan gizi ditemukan setelah beberapa tahun berada di sebuah ruangan bersama seekor kambing. Bocah  yang bernama “Sasha T” ini sengaja ditelantarkan oleh ibunya, Mah rina (40 th) di wilayah Rostov, Russia.

Anak ini belum bisa berbicara, makan atau mandi. Ketika kami kesini, ibunya tidak ada, kata kepala deputy pekerja sosiak di   Shakhti. "dia bermain dan tidur bersama dengan kambing yang tinggal  seruang."
Bocah itu berat tubuhnya sangat tidak normal seperti anak seusianya. Dia juga menolak untuk tinggal di rumah dan sangat takut ketika bertemu dengan orang dewasa.  


7. Anak di Siberia yang dibesarkan oleh anjing.



Orang tua anak ini sengaja menelantarkannya sejak berusia 3 bulan. Pada tahun 2004, ia mengagetkan penduduk di bagian Siberia ketika muncul pertama kali di wilayah itu. Anak itu muncul setelah 7 tahun dibesarkan oleh anjing. Ibunya lebih memilih meninggakan rumah dan tidak mempercayakan perawatan anaknya pada suaminya yang pemabok

Andrei Tolstyk yang kini telah berusia tujuh tahun kemudian ditemukan oleh pekerja sosial. Setelah kehilangan kontak dengan manusia begitu lama, Andrei tidak bisa bicara. Perangainya seperti anjing termasuk berjalan merangkak , menggigit orang, mengendus makanan sebelum ia memakannya dan perilaku liar lainnya.

Ketika pertama kali tiba di penampungan, salah satu staf mengatakan kepada kantor berita Rusia RIA Novosti bahwa Andrei Tolstyk takut bertemu dengan orang, berperilaku agresif, dan terus mengendus makanan sebelum memakannya.  

Dua minggu setelah kedatangannya mulai berjalan dengan dua kaki dan makan dengan sendok, dan bermain dengan bola.

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6?. Caranya bisa dibaca  di sini

Agar Kembali Langsing Usai Melahirkan

Posted: 20 Dec 2014 08:00 PM PST

Banyak wanita pasti mengalami kenaikan berat badan saat hamil. Sebenarnya ini wajar saja, namun setelah melahirkan seorang wanita cenderung sulit menurunkan berat badan.

Apalagi seperti disampaikan ahli penyakit dalam, dr.Dante S.Herbuwono, SpPD-KEMD,PhD bahwa kegemukan bisa berisiko menyebabkan penyakit kronis seperti diabetes. Sehingga dia menyarankan untuk tetap olahraga setelah melahirkan.

"Kegemukan itu karena hormon, bikin konsterasi lemak di tubuhnya menumpuk. Sehingga wanita yang baru melahirkan, harus dikembalikan ke kondisi hormon awalnya. Kalau dia mau kurus, coba lari jarak jauh," kata Dante usai temu media Jakarta Diabetes Meeting di kawasan Sudirman, Jakarta, ditulis Minggu (21/12/2014).

Dante menambahkan, jika wanita tersebut melahirkan normal, maka dia bisa olahraga setelah masa nifasnya. Lama durasi latihan bisa 45 menit sehari sampai denyut jantung optimal (heart rate).

"Cara mengetahui heart rate yaitu 200 dikurangi usia. Contohnya, bila usianya 30 tahun maka 200-30 tahun. Berarti dia dia harus latihan dengan denyut nadi maksimal sampai 170 kali permenit dalam waktu 30-40 menit 3 kali seminggu. Itu baru mencapai kadar hormon yang baik," ungkapnya.

Selain olahraga, pola makan jelas mempengaruhi. "Kurangi makanan yang memiliki kalori atau lemak terselubung seperti cemilan. Potato chips itu nggak bikin kenyang, tapi satu bungkus setara dengan 2 piring nasi. Begitu juga kacang goreng setara 2 piring nasi."

Arifin Putra Ingin Dapat Peran yang Lebih Menantang

Posted: 20 Dec 2014 08:00 PM PST

Berakting di film Supernova:Ksatria, Putri, & Bintang Jatuh merupakan sebuah tantangan bagi Arifin Putra. Bagaimana tidak, Arifin berperan sebagai penyuka sesama jenis. Namun demikian dia masih menginginkan peran yang lebih menantang dari itu.

Yang Arifin maksudkan peran lebih menantang adalah bisa berakting dalam film di luar Indonesia. Arifin juga tidak muluk-muluk harus bisa berakting dalam film Hollywood.

"Kalau mendapatkan film di luar, jangan hanya kepikiran di Hollywood kan. Kayak film independen di Korea, Belanda, Jepang, China. Saya pengin banget. Saya mau Indonesia benar-benar mengekspor SDM," kata Arifin di kawasan Museum Nasional, Jakarta, Sabtu (20/12/2014).

Arifin Putra (foto: Saifulah Febri)

Untuk tahun 2015 yang akan datang, diakui Arifin bahwa sudah banyak tawaran bermain film untuknya. Meski sampai saat ini semua itu masih belum ada kejelasan karena tersangkut beberapa hal.

"Tahun 2015 lumayan banyak tawaran main film, cuma masalahnya belum ada yang tanda tangan kontrak, karena masih mengatur jadwal yang masih tumpang tindih," tandas Arifin Putra. (Fac/Ade)

Sebelum Bunuh 2 Polisi, Pria AS Tembak Kekasih

Posted: 20 Dec 2014 07:59 PM PST

Seorang pria bersenjata menembak dua polisi yang tengah duduk di dalam mobil patroli di New York, [Amerika Serikat](2140605 "") hingga tewas.

Dua polisi yang tewas bernama Liu Wenjin dan Raphael Ramos. Sementara pelaku teridentifikasi bernama Ismaaiyl Brinsley, 28 tahun.

Sebelum melakukan aksinya, seperti dimuat BBC, Minggu (21/12/2014), Brinsley diketahui menembak kekasihnya hingga terluka dan memuat pernyataan anti-polisi di media sosial.

Petinggi Kepolisian New York Bill Bratton mengatakan, petugas tersebut menjadi target penembakan karena seragam yang dikenakan. Insiden terjadi begitu cepat. Pelaku tak memberikan peringatan apapun kepada kedua aparat.

"Tak ada peringatan, tidak ada provokasi, mereka dibunuh dengan mudah," ujar Bratton.

Menurut keterangan resmi, setelah membunuh dua anggota New York Police Department (NYPD), pria bersenjata itu berlari ke dalam stasiun kereta bawah tanah terdekat, lalu bunuh diri.

Polisi saat ini telah membuat garis batas di area dekat lokasi penembakan dan menutup akses bagi pejalan kaki.

Walikota New York Bill de Blasio mengimbau kepada warganya agar segera melapor jika melihat ada ancaman ke aparat di jejaring sosial. "Kota ini sunggu berduka," ujar dia.

Penembakan ini terjadi beberapa pekan usai situasi mencekam akibat kemarahan warga di sejumlah tempat, akibat keputusan dewan juri pengadilan yang membebaskan seorang polisi berkulit putih di Ferguson dalam kasus dugaan pembunuhan pria kulit hitam.

Keputusan itu memicu demonstrasi di sejumlah tempat dan meningkatkan ketegangan antara polisi dan komunitas Afrika Amerika.

Kasus penembakan terhadap polisi terakhir terjadi di [New York](2140488 "") pada 2011 lalu. Aparat bernama  Peter Figoski ditembak di bagian wajah oleh pelaku, Lamont Pride, yang bersembunyi saat petugas baru tiba di sebuah apartemen. Pelaku kemudian dijatuhi vonis penjara 45 tahun hingga seumur hidup. (Riz/Yus)

Arsenal, Batu Loncatan bagi Liverpool

Posted: 20 Dec 2014 07:56 PM PST

Kapten Liverpool Steven Gerrard berhasrat membawa timnya kembali ke jajaran big four. Namun, The Reds harus bisa mengalahkan Arsenal di Anfield pada pekan ke-17 Liga Premier Inggris, Minggu (21/12/2014) malam.

"Kami sangat tidak senang dengan posisi kami di klasemen saat ini. Tapi, jika kami mampu melewati laga besar melawan Arsenal, itu akan menjadi motivasi bagi kami untuk mendapat hasil baik lainnya," kata Gerrard seperti dilansir Dailymail.

Musim 2014-15, performa The Reds merosot tajam dibandingkan musim sebelumnya. Pasukan Brendan Rodgers ini terseok-seok di peringkat 11 klasemen sementara.

Berbeda dengan musim lalu, Gerrard dan kawan-kawan finis di peringkat dua klasemen akhir. Bahkan, nyaris juara.

"Kami ingin berada di empat besar, itu selalu menjadi prioritas kami," ucap mantan gelandang Timnas Inggris itu. "Usai awal yang sulit, kami pikir akan menjadi raihan fantastis jika kami mampu finis di empat besar."

Baca juga:

[Pertaruhan Sergio Ramos Berbuah Manis](2150360 "")

[Tahun Menakjubkan untuk Carlo Ancelotti](2150353 "")

[Hasil Lengkap & Klasemen Liga Inggris Malam Minggu](2150307 "")

5 Pohon Natal Tercantik Milik Selebriti Hollywood

Posted: 20 Dec 2014 07:35 PM PST

Untuk memeriahkan suasana Natal, biasanya umat Kristiani akan memasang sebuah pohon Natal di rumahnya. Pohon Natal tersebut akan dihias dengan berbagai aksesoris natal yang cantik mulai dari lonceng, boneka santa, bola warna-warni hingga kado. Kegiatan menghias pohon natal pun ternyata juga dilakukan oleh kelima selebriti Hollywood ini. Pohon natal milik selebriti Hollywood siapa sajakah yang paling cantik? Berikut ulasan yang diberitakan pada hari Minggu (21/12/2014):

Taylor Swift

Penyanyi Taylor Swift membuat sebuah pohon natal super cantik di rumahnya. Pohon berukuran besar tersebut kemudian ia hias dengan lampu-lampu berwarna putih yang kemudian disempurnakan dengan bola-bola merah di sekitarnya.

Paris Hilton

Aktris Paris Hilton nampaknya gemar menghias pohon natal di rumah mewahnya. Terbukti, pada sebuah foto yang ia unggah ke akun Instagram pribadinya, pohon natal milik Paris terlihat cantik dengan berbagai hiasan kado-kado kecil hingga boneka dan lampu disekitarnya. Tak hanya pohon natalnya saja yang ia hias, namun anjing kesayangannya pun ia ubah penampilannya dengan kostum ala natal.

Victoria Beckham

Victoria Beckham memiliki pohon natal super unik di salah satu tokonya yang berlokasi di London. Pohon natal tersebut dipajang dengan bentuk terbalik oleh seorang seniman bernama Shirazeh Houshiary.

Wayne Rooney

Pesepak bola Wayne Rooney pun memiliki cara tersendiri untuk menghias pohon natal di rumahnya. Bersama dengan sang istri Colleen Rooney, mereka membuat sebuah pohon natal glamor dan elegan dengan dominasi warna putih disekitarnya. 

Beyonce

Beyonce menjadi salah satu selebriti hollywood yang memiliki pohon natal yang sangat besar. Tak hanya tinggi dan besar saja, namun pohon natal ini juga dihiasi dengan aksesoris seperti bola-bola dan lonceng yang sangat besar. Dalam foto yang ia unggah ke akun Instagram pribadinya, Blue Ivy nampak senang bermain di depan pohon natal super besarnya. (Cyn/Ars)

Beyonce's daughter Blue Ivy admires their family's tree

 

Tidak ada komentar: