Kamis, 24 April 2014

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Ciri Suami yang Bikin Panjang Usia Perkawinan

Posted: 24 Apr 2014 09:01 PM PDT

Setiap pasangan suami istri tentu ingin keluarganya hidup bahagia. Dan ternyata kebahagiaan pada pasangan lebih tua bergantung pada kesehatan dan temperamennya.

Sebuah penelitian di University of Chicago menemukan, suami dengan kepribadian yang menyenangkan dan kesehatan yang baik sangat penting untuk mencegah konflik pada pasangan yang lebih tua yang telah lama bersama.

"Istri melaporkan lebih banyak konflik jika kesehatan suaminya buruk," kata James Iveniuk dari Department of Sociology yang juga penulis penelitian di Jurnal Marriage and Family seperti dilansir RedOrbit, Jumat (25/4/2014).

Iveniuk menjelaskan, hal ini tak terjadi apabila kesehatan istri yang buruk karena tak akan menunjukkan perbedaan dalam kualitas pernikahan.

Tak hanya kesehatan, karakter suami juga memengaruhi usia pernikahan. Apabila suami memiliki karakter neurotik yang emosinya tak stabil maka istri menjadi kurang bahagia dan puas dengan pernikahannya.

"Istri yang suaminya menunjukkan tingkat positif dilaporkan kurang berkonflik. Namun, istri yang positif tidak berhubungan dengan laporan konflik dari suaminya," kata Iveniuk.

Iveniuk mengatakan, para istri dari pria yang neurotik sering melaporkan terjadi skandal dan konflik dengan suaminya. 

Tim menganalisa data dari survei nasional yang mencakup 953 pasangan heteroseksual yang menikah atau hidup bersama. Peserta penelitian yang berusia 68 sampai 90 tahun dengan rata-rata menjalin hubungan 39 tahun.

Para peneliti membandingkan karakteristik suami dengan karakteristik istri serta sebaliknya berdasarkan wawancara dengan setiap orang yang menggambarkan dirinya.

Linda J. Waite, dari Center on Aging di NORC dan penulis penelitian mengatakan konflik tak selalu bertengkar atau melakukan kekerasan. Konflik pada pasangan seputar mengkritik, membuat banyak tuntutan, atau membuat jengkel orang lain.

Suami yang bisa membantu memperpanjang usia pernikahan memiliki ciri-ciri jujur, terbuka, mampu mengatakan ya, kecemasan yang tinggi, dan keinginan mendapatkan apresiasi dari orang lain.



Perkenlakan Tren #CatBurrito di Instagram

Posted: 24 Apr 2014 09:01 PM PDT

Seperti di dunia mode, posting foto di instagram pun tren-nya selalu berganti. Yang terbaru di bulan April ini masih berkaitan dengan binatang kesayangan. Tren-tren sebelumnya biasanya lebih menampilkan sosok individu seseorang ataupun sesuatu yang berhubungan dengan kuliner dan traveling yang banyak di posting di Instagram.

lalu muncul tren cat Band  yang memperlakukan hewan kesayangannya sebagai instrumen musik.  Nah, saat ini ada tren terbaru yaitu 'purritos' yang masih melibatkan hewan kesayangan pengguna yaitu kucing.

Seperti dilansir Elitedaily, Purritos merupakan tren untuk kucing yang diselimuti menyerupai burrito atau lebih dikenal di Indonesia dengan kebab. Kucing-kucing tersebut diselimuti dengan berbagai bentuk bahan, seperti kaos kaki, kardus, keset, baju dan lainnya.

Ternyata banyak pengguna Instagram yang mengikuti tren ini, mereka memposting foto dengan menggunakan tagar #CatBurrito. Para pengguna lain pun akhirnya berbondong-bondong memposting kucing kesayangan mereka yang diselimuti seperti layaknya burrito.

Berbagai ekspresi kucing dan selimut yang menggulung badan kucing membuat para pengguna lainnya merasa tergelitik melihat lucunya tingkah kucing yang mereka abadikan menggunakan ponsel.

 

 

Selucu apa jika kucing kesanganmu dibuat seperti buritto?

 

Penulis:

Yulia Yulee

Baca Juga:

Kisah Haru Keluarga yang Dipertemukan Kembali oleh SocMed

Karena Facebook, Cincin Nikah yang Hilang 2 Tahun Ditemukan

Perempuan Ini Rela Operasi Plastik

Disclaimer:

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan link postingan terbaru blog Anda atau artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com

Mulai Selasa, 15 April 2014 sampai dengan 25 April 2014, Citizen6 mengadakan program menulis bertopik dengan tema "Kenapa Suka Spider-Man?". Ada 10 tiket nonton premier The Amazing Spider-Man 2 untuk 5 orang pemenang. Syarat dan ketentuan bisa disimak di sini.  Program menulis bertopik kali ini disupport oleh @sonypicturesID.

Mariah Carey Habiskan Rp 574 Juta untuk Manicure Anjing

Posted: 24 Apr 2014 09:00 PM PDT

Selebritis terkadang gemar memlihara binatang yang dijadikan kesayangan. Seperti Mariah Carey yang tak tanggung-tanggung memelihara delapan ekor anjing di rumahnya. Mariah memang sangat suka anjing. ia pun tak main-main dengan perawatan hewan kaki empat itu.

Laman Mirror.co.uk, Jumat (25/4/2014), mengambarkan jika Mariah rela menghabiskan 28 ribu poundsterling atau sekitar Rp 547 juta per tahun untuk perawatan anjing-anjingnya seperti massage dan manicure di sebuah salon langganan di Beverly Hills.

Setiap bulannya, anjing-anjing peliharaaan pelantun Hero ini selalu mendapat perawatan cutting dan blow dry di Rainbow Pet Spa. Itu pun bisa menghabiskan kira-kira 48 Poundsterling atau setara dengan Rp 938 ribu.

Perawatan lain seperti Canine Hydrotherapy, Thai Massage, blueberry facials dan manicure, ditambah lagi perawatan-perawatan mewah untuk anjing yang seringkali dinilai aneh.

"Mariah membayar semua biaya spa dan terapi dengan uangnya sendiri. Dan hanya anjing-anjingnya yang menjalani perawatan itu," ujar seorang sumber dekat Mariah.

Istri Nick Cannon ini memang terobsesi dengan bau-bau wangi anjingnya setiap saat. Ia tidak mau satu pun dari mereka berbau tidak sedap. Tahun lalu ia baru saja membeli tiga anak anjing berjenis Jack Russell Terrier.

Asap Hitam Mengepul di Pasar Senen, 2 Ibu Pingsan

Posted: 24 Apr 2014 08:58 PM PDT

Kebakaran hebat di Blok III Pasar Senen pada Jumat (25/4/2014) subuh, hingga siang belum juga padam. Asap hitam pekat masih membumbung tinggi dan membuat 2 ibu jatuh pingsan akibat sesak nafas.

"Tadi ada ibu-ibu yang sesak nafas, 2 orang," kata seorang petugas Palang Merah Indonesia (PMI) Jakarta Pusat Roni, di Pasar Senen, Jakarta, Jumat (25/4/2014).

Roni mengatakan, 2 ibu tersebut tak mengalami sakit yang parah. Keduanya siuman setelah diberi perawatan. Sejauh ini, Roni menuturkan belum ada korban luka dalam kebakaran tersebut.

Untuk mengantisipasi adanya warga yang pingsan atau luka, sebanyak 20 personel PMI Jakarta Pusat disiagakan.

Sementara itu, Kapolres Jakarta Pusat Kombes Pol Hendro Pandowo menyiapkan 5 kompi, atau sekitar 500 personel di sejumlah titik untuk melancarkan lalu lintas terutama untuk pemadam kebakaran dan ambulance.

"Kami siapkan ambulance, personel dari Polres sebanyak dua kompi, Brimob satu kompi, dan 2 kompi lainnya dari Dalmas. Karena area begitu luas, para personel disiagakan di sejumlah titik seperti di jalan raya, mengamankan tempat kejadian, obyek-obyek tertentu, dan imbauan kepada masyarakat agar tidak mendekati lokasi," jelas Hendro.

Jorge Jeses Mengklaim Benfica Seharusnya Dapat Penalti

Posted: 24 Apr 2014 08:53 PM PDT

Pelatih Benfica Jorge Jesus menegaskan timnya bisa menang dengan skor lebih besar atas Juventus pada leg pertama Liga Europa di Estadio da Luz, Jumat (25/4/2014) dinihari WIB. Meski kalah dalam penguasaan bola, Benfica tampil lebih efektif. Benfica menang 2-1 lewat gol Ezequiel Garay dan Rodrigo Lima. Sementara gol Juve dicetak Carlos Tevez.

Jesus mengklaim seharusnya timnya mendapat hadiah penalti di babak kedua saat Enzo Perez dijatuhkan Martin Caceres di kotak penalti. "Kami pemenang yang adil," Jesus kepada SCI usai pertandingan seperti dikutip Football Italia. "Kenyataannya kami bisa saja mencetak lebih banyak gol. Wasit tak memberi kami penalti atas pelanggaran pada Enzo Perez."

Juve menguasai penguasaan bola 57 persen, tetapi Benfica bisa mencetak gol dari dua peluang yang didapat. "Itu penting untuk mendapatkan kemenangan, tapi pasti lebih penting untuk menang 2-0 bukan 2-1. Duel ini masih terbuka, tapi kami berada dalam posisi yang lebih kuat di Turin karena kami menang," ucap Jesus.

"Kami tahu bahwa kami menghadapi tim yang hebat dan bahkan ketika sedang defensif Juventus biasanya mencetak gol."

"Itu adalah permainan yang spektakuler antara dua tim besar dan kekalahan Juventus pertama di Liga Europa. Saya pikir kedua belah pihak menunjukkan apa yang bisa mereka lakukan dan itu layak Liga Champions," pungkas Jesus.

Menlu AS Ancam Tambahan Sanksi Ekonomi Buat Rusia

Posted: 24 Apr 2014 08:51 PM PDT

Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) John Kerry menyatakan akan memberikan sanksi ekonomi tambahan bagi Rusia jika pemerintahnya masih terus mengganggu Ukraina.

Sebelumnya, AS bersama dengan Eropa telah memberlakukan larangan visa bagi sejumlah pengusaha Rusia dan melakukan pembekuan aset.

"Itu bukan hanya jadi kesalahan besar, tapi akan menjadi kesalahan mahal yang harus dibayar Rusia," tegas Kerry yang geram dengan tindakan Rusia menjajah Ukraina seperti dikutip dari CNBC, Jumat (25/4/2014).

Rusia sebelumnya telah melanggar kesepakatan Jenewa di mana pihaknya berjanji tidak akan lagi menekan Ukraina. Kerry menegaskan, setiap pihak harus memegang janjinya termasuk Rusia.

"Realistis saja. Perjanjian Jenewa bukan untuk diterjemahkan. Tapi sejauh ini hanya satu pihak yang menepati janjinya," ungkap Kerry.

Pernyataan Kerry tersebut dilayangkan sepekan setelah para pemimpin dunia bertemu di Jenewa dan sepakat untuk membuat konflik di Ukraina mereda. Rusia dinilai tidak mengambil langkah cepat untuk mengatasi dan menepati janjinya.

"Ukraina langsung mengambil langkah-lankah konkrit untuk bergerak maju dan cepat beberapa minggu sebelumnya tapi itu tidak dilakukan Rusia. Kondisi tersebut mendorong resolusi diplomatis Jenewa dilanggar, mereka seharusnya secara konsisten meredakan konflik di sana," tutur dia.

Seperti diketahui, tenaga militer Ukraina tercatat membunuh lima warganya yang mendukung Rusia saat menutuh gerakan sparatis yang kuat dari bagian timur. Sementara itu, pemerintah Rusia meluncurkan sejumlah tentara di dekat perbatasan sebagaibentuk tanggapannya.

Sementara di bawah perjanjian Jenewa pekan lalu, kelompok bersenjata ilegal di Ukraina harus diamankan dan dipulangkan ke rumah masing-masing. Sejauh ini, AS dan Eropa telah memberlakukan larangan penggunaan visa dan pembekuan aset pada sejumlah penduduk Rusia setelah Crimea direbut dari Ukraina pekan lalu.

Pasar Senen Diduga Dibakar, Pedagang Minta Jokowi Turun Tangan

Posted: 24 Apr 2014 08:48 PM PDT

Ketua Asosiasi Pedagang DKI Jakarta Warson Aritonang meminta Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo atau Jokowi tak menelantarkan para pedagang pascakebakaran di Blok III Pasar Senen. Tak hanya itu, Warson juga meminta Blok VI yang terbakar 2010 lalu juga dibangun kembali.

"Kami meminta gubernur segera turun tangan karena Blok VI yang terbakar 2010 lalu belum juga dibangun kembali," ujar Warson di Pasar Senen, Jakarta, Jumat (25/4/2014).

Warson yang juga salah satu pedagang juga meminta pihak kepolisian mengusut tuntas terjadinya kebakaran ini. Ia mencurigai ada unsur kesengajaan dalam kebakaran ini.

"Kami meminta kepolisian mengusut tuntas kasus ini kenapa ini bisa terjadi," katanya.

Hingga kini, si jago merah masih terlihat membara di Blok III Pasar Senen. Selain itu, asap tebal juga membumbung di lokasi kejadian. Para pedagang masih terlihat hilir mudik menyelamatkan barang dagangannya meski dilarang petugas damkar dan para polisi yang berjaga.

Poster Sekuel Film Samurai X Bubuhkan Kata Selamat Tinggal

Posted: 24 Apr 2014 08:45 PM PDT

Penayangan film Rurouni Kenshin (Samurai X) memang masih belum berjalan dan sedang dalam pembuatan. Namun baru-baru ini, diperlihatkan oleh para pembuatnya sebuah poster dengan kalimat bahasa Jepang yang berarti 'Selamat Tinggal, Kenshin'.

Dikutip dari Anime News Network, produser publikasi Tokunaga Kimura memiliki penjelasannya sendiri. Menurutnya, "Ini menandakan akhir dari kisah Kyoto, ketika Kenshin dalam keadaan putus asa dan kemungkinan tak mampu menghormati sumpahnya untuk tidak membunuh, setelah munculnya musuh yang paling gila, dan perpisahan orang yang dicintainya."

Dalam sebuah teaser trailer baru yang menggunakan teks bahasa Inggris, diperlihatkan bagaimana karakter Kenshin Himura mati-matian harus mengalahkan musuh utamanya, Shishio Makoto beserta anak buahnya dengan tidak membunuh mereka.

Beberapa bintang film pertama kembali tampil di sini mereka adalah Takeru Satoh sebagai Kenshin Himura, Emi Takei sebagai Kaoru Kamiya, Munetaka Aoki sebagai Sanosuke Sagara, Yuu Aoi sebagai Megumi Takani, serta Yosuke Eguchi sebagai Hajime Saito.

Wajah-wajah bintang yang baru bermain dalam film ini antara lain adalah Tao Tsuchiya sebagai Misao Makimachi, Ryunosuke Kamiki sebagai Sojiro Seta, Yusuke Iseya sebagai Aoshi Shinomori,  Min Tanaka sebagai Nenji Kashiwazaki/Okina, dan Maryjun Takahashi sebagai Yumi Komagata.

Sekuel film Samurai X arahan sutradara Keishi Otomo ini dibuat menjadi dua bagian. Masing-masing judulnya antara lain adalah 'Rurouni Kenshin: Kyoto Taika-hen' (Rurouni Kenshin: The Great Kyoto Fire) pada 1 Agustus 2014 dan 'Rurouni Kenshin: Densetsu no Saigo-hen' (Rurouni Kenshin: The End of a Legend) pada 13 September 2014 di Jepang.

Manga Rurouni Kenshin pertama kali dirilis pada 1994 hingga 1999 silam di majalah Weekly Shonen Jump terbitan Shueisha dan merupakan buah tangan Nobuhiro Watsuki. Versi anime Rurouni Kenshin pertama kali tayang pada 1996 dan ditutup pada 1998.

Pesta Kostum Cosplay Anime akan Meriahkan Yogyakarta

Posted: 24 Apr 2014 08:44 PM PDT

Pesta kostum anime 'cosplay' segera hadir di Jogjakarta Sabtu (26/04/2014) di Auditorium MMTC - Sekolah Tinggi Multi Media MMTC JL. Magelang Km. 6, Yogyakarta.

Pesta kostum anime ini hadir dalam bentuk kompetisi kostum Cosplay yang bertemakan Cosplay Action Live Show: Hybrid (CLAS: H) 2014. Kompetisi yang diadakan untuk kali kelimanya di Indonesia ini merupakan kompetisi kostum Cosplay skala nasional dengan aturan standar internasional.

Publicist & Promotion Cosplay Action Live Show, Vian HN menyampaikan Cosplay Action Live Show: Hybrid (CLAS: H) 2014 akan diadakan dalam bentuk Roadshow ke empat kota, yaitu: Medan, Surabaya, Yogyakarta dan Jakarta.

Kali ini, Yogyakarta akan menjadi kota ketiga diselenggarakannya ajang bergengsi bagi para kreator Cosplay yang sebelumnya telah sukses diadakan di Kota Medan dan Surabaya.

Nantinya, para cosplayer (sebutan untuk penggiat Cosplay) akan memilih karakter dan kostum yang mereka kenal karena memiliki daya tarik. Hal ini mereka lakukan sekaligus untuk menunjukan kecintaan mereka pada kartun Jepang idolanya.

"Cosplay sendiri singkatan dari "bermain kostum", adalah seni pertunjukan atau hobi di mana peserta mengenakan kostum dan aksesori untuk mewakili karakter tertentu atau ide yang biasanya diidentifikasi dengan nama yang unik," kata Vian kepada Liputan6.com Kamis (24/04/2014).

Kompetisi ini nantinya hanya akan digelar 1 hari yaitu pada tanggal 26 April 2014 dan dimulai pukul dari Pk. 12.00 siang hingga Pk. 19.00. Kompetisi ini bertujuan sebagai ajang unjuk gigi para kreator muda dalam mengembangkan seninya pada Cosplay sekaligus merupakan kesempatan para komunitas Cosplay di Yogyakarta untuk memamerkan karya seninya.

"Kontes ini akan mencakup kategori mulai dari perajin pemula hingga yang telah mahir. Syarat untuk mengikuti kompetisi Cosplay 2014 tidak dibatasi oleh apapun, selama ia bisa menciptakan kostum atau menampilkan karakter seperti idolanya, maka ia layak mengikuti ajang ini. Ajang ini terbuka untuk umum dan pelajar. Peserta yang akan mengikuti kompetisi ini bisa perorangan, maupun membentuk tim," kata Vian.

Lebih lanjut, selain Cosplay Action Live Show nantinya juga akan ada pertunjukan yang menampilkan budaya Jepang seperti Taiko, Yosakoi, Bon Odori, National Cosplay Competition - Yogyakarta Region Semifinal, Singles Cosplay Parade for Fun, Cosplay Dance Cover.

Nantinya peserta dari masing-masing daerah yang berhasil menjadi pemenang dalam kompetisi Cosplay ini, untuk selanjutnya akan bersaing di kompetisi final yang akan diadakan di Jakarta pada bulan Juni 2014 mendatang.

"Ini adalah kesempatan baik untuk membuktikan bahwa anak bangsa Indonesia pun memiliki bakat dalam menciptakan seni kostum Jepang untuk bertanding di tingkat Internasional yang dapat mengharumkan nama Indonesia," katanya.

Produksi CPO Astra Agro Naik 14% di 3 Bulan Pertama 2014

Posted: 24 Apr 2014 08:43 PM PDT

PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) mencatatkan kenaikan produksi crude palm oil (CPO) menjadi 403.383 ton hingga kuartal I 2014. Produksi itu tumbuh 14,6% dari realisasi produksi kuartal I 2013 sebesar 352.093 ton.

Selain itu, produksi tandan buah segar (TBS) perseroan mencapai 1,29 juta ton. Angka ini naik 6,7% dengan imbal hasil sebesar 5,19 ton TBS/ hektar. Jumlah itu meningkat 1,4% dari 5,12 ton TBS/hektar pada tahun sebelumnya.

Mengutip dari keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat (25/4/2014), pertumbuhan produksi TBS yang cukup tinggi dihasilkan oleh kebun AALI yang berada di Kalimantan yang mencapai 15%.

Jumlah itu naik dari 475.479 ton menjadi 546.568 ton. Lalu disusul Sulawesi sebesar 6,2% menjadi 239.045 ton. Sedangkan produksi TBS untuk Sumatera turun 0,9% menjadi 502.999 ton.

Kinerja Kuartal I 2014

Perseroan mencatatkan laba bersih naik tajam sebesar 120,2% menjadi Rp 784,6 miliar hingga kuartal I 2014. Pada periode sama tahun lalu, perseroan mencatatkan laba bersih sekitar Rp 356,4 miliar.

Kenaikan laba itu ditopang dari kenaikan pendapatan bersih menjadi Rp 3,72 triliun pada kuartal I 2014. Pendapatan perseroan naik 36,8% dari realisasi pendapatan perseroan sebesar Rp 2,72 triliun.

Kinerja cukup baik ini juga ditopang dari harga rata-rata CPO yang cenderung naik sekitar 38,4% menjadi Rp 8.949 per kilo gram (kg) pada kuartal I 2014 dibandingkan periode sama tahun sebelumnya Rp 6.464 per kg.

Tidak ada komentar: