Selasa, 28 November 2017

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Promosi ke Liga 1, PSIS Berburu Pemain Asing

Posted: 28 Nov 2017 09:50 PM PST

PSIS Semarang memastikan tiket promosi ke Liga 1 musim depan. Mereka menyingkirkan Martapura FC dengan skor 6-4 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Selasa (28/11/2017) dalam perebutan tempat ketiga Liga 2.

Ini menjadi kali pertama dalam delapan tahun PSIS kembali ke kasta tertinggi sepak bola Indonesia. Sebelumnya, Mahesa Jenar tampil di Liga Super Indonesia 2009.

Usai memastikan promosi ke Liga 1, manajer PSIS, Yoyok Sukawi mengatakan, Mahesa Jenar langsung berbenah. Mereka akan menjadi pemain asing di empat negara berbeda.

"Kami sudah sepakat kalau pengurus akan berangkat ke negara tujuan, kami akan berburu pemain ke Amerika Latin," kata Yoyok kepada wartawan.

"Kemudian ada kuota pemain Asia, kita akan ke Korea Selatan, Jepang, atau Thailand. Manajemen PSIS akan membentuk tim pencari bakat untuk mencari pemain asing," ujarnya.

Manajemen Mahesa Jenar juga akan berburu pemain lokal. Yoyok tak menutup kemungkinan bakal merekrut pemain Timnas Indonesia ke PSIS.

"Selama pemain itu mau melakukan negoisasi dengan manajemen PSIS, kami akan terbuka. Kalau masalah harga, kami bisa bersaing dengan tim lain. PSIS punya manajemen dan keuangan yang sehat," ucap Yoyok.

Pemain PSIS bernyanyi bersama saat merayakan kemenangan melawan Martapura FC di Final tempat ketiga Liga 2 Indonesia di Stadion GBLA, Bandung, Selasa (28/11). PSIS unggul 6-4 dan lolos ke Liga 1 Indonesia. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Yoyok juga memaparkan masa depan pelatih Subangkit yang berhasil membawa Mahesa Jenar promosi ke Liga 1. Dia tak bisa memastikan masa depan Subangkit sebelum ada evaluasi dari manajemen PSIS.

"Subangkit? Dia pahlawan PSIS, tapi saya tidak bisa menjawab banyak, saya perlu evaluasi tim untuk Liga 1 musim depan," ucap Yoyok.

Suporter PSIS menyalakan suar saat merayakan kemenangan timnya melawan Martapura FC di Final tempat ketiga Liga 2 Indonesia di Stadion GBLA, Bandung, Selasa (28/11). PSIS unggul 6-4 dan lolos ke Liga 1 Indonesia. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

"Kalau saya pribadi ingin mempertahankan Subangkit, hanya saja untuk kasta tertinggi di sepak bola Indonesia, kami butuh jaringan yang luas," katanya menambahkan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ferry Salim Ungkap Perilaku Bondan Winarno Semasa Hidup

Posted: 28 Nov 2017 09:50 PM PST

Meninggalnya presenter acara kuliner Bondan Winarno pada Rabu (29/11/2017) di Rumah Sakit Harapan Kita Jakarta, membuat berbagai pihak merasakan duka mendalam. Salah satunya adalah presenter sekaligus aktor Ferry Salim.

Melalui unggahan foto sampul buku karya Bondan Winarno, 100 Makanan Tradisional Indonesia Mak Nyus, Ferry Salim menuliskan sebuah keterangan foto berisi ucapan duka melalui akun Instagram @ferrysal1m.

Ferry Salim (Herman Zakharia/Liputan6.com)

"Beberapa kesempatan saya berjumpa dengan Pak Bondan Winarno dalam berbagai acara termasuk saya menjadi bintang tamu di acara beliau. Pribadi yang humble dan tidak pernah mendiskreditkan masakan orang lain. Beliau telah meramaikan dunia kuliner nusantara sebagai seorang chef, penulis, pembawa acara dan pengusaha kuliner," tulis Ferry Salim, Kamis.

"Hari ini telah dipanggil kembali oleh Tuhan, selamat jalan Buat Pak Bondan, MAK NYUS menjadi istilah yang tenar & menjadi jargon untuk makanan yang rasanya sedap! Selamat jalan, selamat beristirahat dengan tenang!" lanjut ayah Brandon Salim itu kepada mendiang Bondan Winarno.

 

Buku karya Bondan Winarno. (Instagram - @ferrysal1m)

Kabar duka tersebut disebarkan melalui akun Twitter tokoh kuliner Tanah Air, Arie Parikesit. Ia mengganti foto utama laman Twitter-nya dengan latar belakang polos berwarna hitam, tanda berduka.

"Pak Bondan. Thanks for everything pak. Mendapat berita duka cita yang bikin lemes mendadak, guru dan teman kita semua Pak Bondan Haryo Winarno meninggal dunia tadi pagi jam 9.05 WIB di RS Harapan Kita Jakarta, jenazah akan dibawa ke rumah duka JL Bangsawan Raya Sentul City siang ini,.ohon doa untuk beliau dan keluarga," tulis Arie Parikesit dalam cuitannya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Intip Rekomendasi Restoran di Jakarta dari Bondan Winarno

Posted: 28 Nov 2017 09:48 PM PST

Bondan Winarno meninggal pada Rabu (29/11/2017) pagi. Indonesia pun kehilangan sosok yang kaya akan pengetahuan kuliner dari seluruh penjuru nusantara ini.

Rindu akan sosoknya yang selalu senang membagi pengetahuan tentang kuliner, berikut ini mari kita simak beberapa rekomendasi restoran terbaik di Jakarta dari Bondan Winarno. Penasaran apa saja?

1. Rumate

Rumate merupakan salah satu restoran yang didirikan sendiri oleh Bondan Winarno. Walaupun masih berada di bawah naungan PT Kopitiam Oey Indonesia, Rumate memiliki perbedaan yang cukup signifikan.

Kopi Oey yang didirikan oleh Bondan Winarno pada tahun 2009 jelas lebih menonjolkan sajian kopinya, sedangkan Rumate merupakan singkatan dari Rumah Teh, yang lebih ingin menonjolkan sajian tehnya. Di Rumate, Anda tidak hanya akan menemukan berbagai sajian teh dari penjuru nusantara, namun juga sajian kuliner lezat yang wajib dicoba.

2. Eat Rrepublic

Wiraland Jakarta melakukan terobosan baru di proyek South City, Jakarta Selatan, dengan membuat food hall populer dengan nama Eat Republic (Foto: Wiraland Jakarta).

Di acara pembukaan Eat Republic, Bondan Winarno menyempatkan dirinya hadir. Bondan mengakui bahwa Eat Republic merupakan salah satu restoran yang mampu menyajikan kuliner bercita rasa tinggi dan enak.

Eat Republic merupakan salah satu pusat kuliner yang ada di Jakarta Selatan. Selain harga terjangkau, Anda akan menemukan tempat, suasana, dan berbagai makanan yang lezat.

3. Decanter Wine and Food

Beberapa restoran rekomendasi dari Bondan Winarno, salah satunya adalah Decanter Wine and Food. Sumber foto: www.decanterjakarta.com.

Bertempat di Plaza Kuningan, restoran ini merupakan pilihan terbaik bagi Anda yang menginginkan suasan berbeda. Ya, Decanter Wine and Food merupakan satu dari beberapa restoran sabetan Bondan Winarno.

Tempat ini menawarkan suasana yang nyaman, unik, sekaligus dengan sentuhan modern. Sudah pernah ke restoran Bondan Winarno ini?

 

4. Bebek Haji Slamet

Siapa yang belum pernah mampir kesini? Bebek Haji Slamet adalah salah satu restoran yang menyajikan bebek paling terkenal di Indonesia.

Tidak heran, jika Bondan Winarno saja mengakui bahwa sajian bebek di Bebek Haji Slamet adalah yang terenak, karena rasanya konsisten. Di sini, Anda bisa memilih paket bebek utuh, biasa, kering, sampai remuk dengan sambel korek yang wajib dicoba.

5. Pure Foods Market

Menarik, Pure Foods Market merupakan satu restoran yang menyajikan makanan sehat. Restoran ini didirikan oleh Gwen Winarno, putri dari Bondan Winarno.

Awalnya, Gwen menjajaki kariernya dari katering, hingga berbentuk restoran di daerah Cipete, Jakarta. Penasaran?

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bondan ‘Maknyus’ Tutup Usia, Gerindra Berduka

Posted: 28 Nov 2017 09:47 PM PST

Presenter kuliner Bondan Winarno yang terkenal dengan jargon maknyus meninggal dunia Rabu pagi ini. Partai Gerindra pun berduka.

"Kami dari Partai Gerindra merasa berduka kehilangan salah satu kader kami yang punya prestasi. Gerindra berduka," ujar Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Partai Gerindra Andre Rosiade di Jakarta, Rabu (29/11/2017).

Menurut Andre, Bondan menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit (RS) Harapan Kita sekitar pukul 09.00 WIB tadi.

"Mas Bondan tadi meninggalnya pagi pukul 09.00 WIB di RS Harapan Kita. Hari ini dibawa ke rumah beliau di Jalan Bangsawan Raya, Sentul City," ucap dia.

Andre menyebut, belum lama ini Bondan usai menjalani operasi jantung.

"Beliau (Bondan) itu infonya baru melaksanakan operasi jantung di RS Harapan Kita. Mungkin penyebabnya salah satunya jantungnya beliau ini," tutup Andre.

Sebelumnya, Bondan pernah menjadi calon legislatif atau caleg melalui Partai Gerindra pada pilkada 2014 lalu.

Saat itu, Bondan terdaftar di Daerah Pemilihan atau Dapil DKI Jakarta II yang meliputi Jakarta Selatan, Jakarta Pusat, dan Luar Negeri. Sayang, Bondan gagal melenggang ke kursi dewan.

 

Pelopor wisata kuliner, Bondan Winarno, meninggal dunia pada Rabu (29/11/2017). Bondan yang juga seorang penulis dan mantan wartawan senior meninggal dunia hari ini pada pukul 09.05 WIB.

Kabar tersebut disampaikan oleh pakar kuliner Arie Parikesit. Dalam akun Twitter-nya, @arieparikesit, Arie menyampaikan Bondan meninggal dunia di Rumah Sakit Harapan Kita, Jakarta Barat.

"Mendapat berita duka cita yang bikin lemes mendadak, guru dan teman kita semua Pak Bondan Haryo Winarno meninggal dunia tadi pagi jam 9.05 WIB di RS Harapan Kita Jakarta," ujar Arie, Rabu (29/11/2017).

Arie mengatakan, jenazah pakar kuliner yang terkenal dengan jargon "pokoe maknyus!" ini rencananya akan dibawa ke rumah duka di Jalan Bangsawan Raya Sentul City, siang ini.

"Mohon doa untuk beliau dan keluarga," kata Arie.

Ucapan duka juga disampaikan sejumlah tokoh tanah air, di antaranya Komisaris PT Adhi Karya Fadjroel Rahman. Dia mengaku kaget mendapat kabar wafatnya mantan Pemimpin Redaksi Suara Pembaruan.

"Kabar ini dari Wasis, manajer Kopi Tiam. Selamat jalan Pak Bondan "Maknyus" Winarno. Indonesia kehilangan tokoh kulinernya," kata Fadjroel.

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini:

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Manuver Jupiter Aerobatic Team Bakal Hiasi Langit Sabang

Posted: 28 Nov 2017 09:45 PM PST

 
Langit Sabang dipastikan akan makin semarak. Akrobatik udara Jupiter Aerobatic Team (JAT) dipastikan siap unjuk kebolehan di Sail Sabang 2017. Dari mulai manuver membentuk hati, manuver menyilang, manuver olak-alik dan meluncur tegak lurus ke atas dengan mengeluarkan asap di ekornya, semua dipastikan siap dipertontonkan ke puluhan ribu wisatawan yang datang ke Sabang.
 
"Hari ini kita mulai berangkat dari Yogyakarta dengan rute ke Jakarta, Palembang, Medan, Banda Aceh hingga Sabang," ujar Leader JAT Letkol pnb Kisha, Selasa (28/11).
 
Total, ada 6 pesawat aerobatic yang diterbangkan ke Sabang. Dan pesawat-pesawat ini, dijadwalkan akan mendarat di Sabang tanggal 29 November. Semuanya akan langsung tampil pada Kamis (30/11) dan Sabtu (2/12) di atas pelabuhan CT3 Teluk Sabang.
 
"Dari perjalanan Medan ke Sabang nantinya, tim JAT akan terbang rendah (low pass) di atas Kota Banda Aceh sebagai tanda penghormatan kepada masyarakat Aceh," pungkas Letkol Kisha.
 
Manuvernya dijamin bakal seru. Total, ada 12 manuver yang telah siap ditampilkan di Sail Sabang.
 
"Sebagai satu-satunya tim erobatic yang ada di ASEAN tentu kita akan tampilkan yang terbaik. Manuver up roll, cross over break tanpa loop, twin half cuban with wheel, heart, callypso, dan masih banyak lainnya. Jangan lupa untuk diabadikan dan unggah ke medsos ya," harapnya.
 
Terpisah Deputi Bidang Pengembangan dan Pemasaran Pariwisata Nusantara, Esthy Reko Astuti menerangkan. Selain penampilan tim JAT, TNI AU juga akan mengadakan pameran alat utama sistem persenjataan (alustsista) milik TNI AU. Kegiatan itu diharap menjadi momentum bagi masyarakat untuk melihat langsung kekuatan persenjataan TNI AU di Sabang.
 
"Dan lanud Maimun Saleh, Sabang, Letkol Penerbang A.P.U Tarigan sudah menyatakan kesiapannya memeriahkan Sail Sabang. Ini merupakan bukti bahwa seluruh elemen mempunya satu visi dalam pengembangan pariwisata," kata Esthy.
 
Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya langsung melayangkan apresiasi. Rencana akrobatik udaranya dinilai sangat oke. Sangat layak diviralkan di media sosial.
 
"Saya yakin wisatawan akan sangat antusias dengan berbagai permainan dirgantara itu," kata Menteri Pariwisata Arief Yahya.
 
Akrobat udara di Sail Sabang 2017 itu, lanjut Menpar Arief, bahkan bisa dipromosikan secara khusus sebelumnya agar bisa menarik wisman. Apalagi, di Aceh Kemenpar punya pasukan Generasi Pesona Indonesia (GenPI). Inilah relawan bentukan Kemenpar yang gemar mempromosikan pariwisata Indonesia via medsos. 
 
Kemenangan Indonesia di World Halal Tourism Award (WHTA) tahun 2015 dan 2016 salah satunya lahir dari kerja keras GenPI. GenPI pula yang ikut berjasa memviralkan vote video Wonderful Indonesia di ajang UNWTO Award. Dan setiap harinya, GenPI selalu rajin bikin trending topic di medsos. Terakhir, GenPI kembali berperan dalam memenangkan polling online di laman Dive Magazine. 
 
"Nanti harus disupport Kemenpar lewat metode paid, owned, social media, dan endorser. Gengsi event akan naik, dan coverage medianya bisa lebih luas," kata Arief Yahya.
 
(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kian Modern dan Stylish dengan Aplikasi Riasan Glitter

Posted: 28 Nov 2017 09:45 PM PST

Sama halnya dengan mode, tren makeup juga terus mengalami perubahan terkini untuk membantu Anda dalam menciptakan tampilan modern dan kekinian. Namun agar aplikasi tren makeup tersebut terlihat pas dengan kepribadian Anda, maka aplikasi tersebut harus disesuaikan agar tak terkesan dipaksakan.

Seperti tren makeup terbaru tahun 2017 ini yang mengambil nuansa semarak lewat aplikasi glitter sebagai riasan. Gemerlap glitter seketika mampu menciptakan tampilan yang semarak dan meriah. Oleh sebab itu, tak banyak orang yang berani mengaplikasikan glitter sebagai riasan.

Namun, pada beauty spread kali ini yang bertajuk Mad About Sparks, Anda bisa mencuri inspirasi untuk mengaplikasikan glitter pada riasan agar terlihat glamor dan modern tanpa terkesan berlebih. 

 

 

Jika biasanya glitter digunakan untuk aplikasi riasan pada mata, namun tak ada salahnya jika Anda sedikit memberikan definisi pada bibir. Coba bubuhkan sedikit glitter di atas rona lipstik favorit Anda dan sempurnakan dengan sentuhan lipgloss transparan untuk memberikan kesan bibir yang tampak lebih penuh. Agar tak terlihat berlebihan, seimbangkan dengan riasan mata yang sederhana. 

 Tonjolkan sisi modern dengan dominasi glitter pada riasan untuk kecantikan yang sesungguhnya.

 Saksikan Video Menarik Berikut Ini: 

Ingin tampil lebih glamor? Coba berikan sentuhan glitter pada kelopak mata untuk ciptakan kesan glamor yang sesungguhnya. Pulasan warna emas dapat memberi kesan elegan dan glamor yang sesungguhnya. Pastikan untuk mengkombinasikan pulasan rona lipstik bernuansa natural agar makeup tak terlihat berat. 

Tonjolkan sisi modern dengan dominasi glitter pada riasan untuk kecantikan yang sesungguhnya.

 

Photographer: Mario Photographie

Model: Lera- Amore Model

Makeup & Hair: Ira Sumardi

Wardrobe: MICHAEL by Michael Kors

Graphic Designer: Dendi Heriawan

Beauty Editor: Nabila Mecadinisa

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mendagri: Maju di Pilkada Jatim, Emil Dardak Tak Harus Mundur

Posted: 28 Nov 2017 09:44 PM PST

Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo menegaskan tidak ada aturan yang mengharuskan kepala daerah untuk mundur dari jabatannya bila maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).

Menurut Tjahjo, tiap kepala daerah yang maju di Pilkada hanya diminta untuk cuti setelah resmi mengikuti proses Pilkada. Hal itu tertuang dalam Undang-Undang tentang Pilkada.

"Kemendagri berpegang pada undang-undang yang ada. Undang-undang sendiri mengandung keputusan MK. Kalau  Anggota DPD, DPR, DPRD, perlu mundur. Tapi untuk kepala daerah hanya cuti. Kecuali yang bersangkutan (kepala daerah) mengajukan mundur," ujar Tjahjo usai Upacara Peringatan HUT KORPRI ke-46 di Lapangan Silang Monas, Jakarta, Rabu (29/11/2017).

Terkait dengan majunya Bupati Trenggalek Emil Dardak sebagai Calon Wakil Gubernur Jawa Timur, Tjahjo juga menjawab serupa. Namun, dia tak mempermasalahkan bila Emil Dardak ingin mundur dari jabatannya.

"Sama dengan lainnya, Undang-Undang menyatakan tidak harus mundur. Kecuali yang bersangkutan mengajukan pengunduran diri," Tjahjo Kumolo menandaskan.

 

Ketua Bidang Dewan Kehormatan DPP PDI Perjuangan Komarudin Watubun menyesalkan pilihan Bupati Trenggalek, Emil Dardak untuk maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Timur (Jatim) 2018 bersama Menteri Sosial (Mensos) Khofifah Indar Parawansa.

Apalagi Emil merupakan salah satu muridnya saat mengikuti sekolah kepala daerah.

"Itu yang kita sesalkan, kebetulan kemarin dia selah satu murid saya, dia ikut proses sekolah kepala daerah," kata Komarudin di kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis, 23 November 2017.

Bahkan menurut dia, Emil Dardak telah melanggar kode etik partai dengan majunya di perhelatan lima tahunan itu. Padahal dia telah menjadi anggota partai yang dipimpin Megawati Soekarnoputri.

"Jelaslah (melanggar), masa sama-sama sudah dapat kartu tanda anggota (KTA) PDI Perjuangan tiba-tiba terima partai lain. Dari segi ukuran etika tidak pantas," papar dia.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kapolri Angkat Bicara Soal Kasus Ahmad Dhani

Posted: 28 Nov 2017 09:42 PM PST

Kapolri Jenderal Tito Karnavian menanggapi kasus dugaan ujaran kebencian yang menjerat musikus Ahmad Dhani. Tito meminta anak buahnya tetap independen dalam menangani kasus tersebut.

"Sesuai dengan kriteria, penilaian, dan mengendepankan asas praduga tak bersalah," kata Tito di kompleks Mabes Polri, Jakarta, Rabu (29/11/2017).

Kasus yang menyeret Dhani ditangani Polres Jakarta Selatan. Polisi melakukan gelar perkara laporan terkait Dhani pada 23 November 2017.

Menurut Tito, sebagai aparat penegak hukum, kepolisian berpegang pada prinsip equality before the law atau asas persamaan di hadapan hukum. Karena itu, Tito mengatakan Polri tetap akan memproses laporan terhadap Ahmad Dhani.

Apabila dalam perjalanannya ditemukan fakta adanya dugaan tindak pidana, maka wajib untuk ditindaklanjuti.

"Kalau tidak ada alat bukti, jangan dipaksakan. Jangan untuk diajukan kalau tidak ada barang bukti. Kalau ada barang bukti, jangan ragu-ragu. Sampaikan saja kami berpegang kepada hukum saja," tandas Tito.

Kasus ini bermula kala Ahmad Dhani mengunggah kicauan di akun @AHMADDHANIPRAST pada 6 Maret 2017. Posting-an ini berbunyi, "Siapa saja yang dukung penista agama adalah bxxx yang perlu diludahi mukanya."

Atas kicauannya ini, tiga hari kemudian Ahmad Dhani dilaporkan ke polisi oleh Jack Boyd Lapian, simpatisan Ahok sekaligus pendiri BTP Network. Ahmad Dhani diduga melanggar Pasal 28 ayat 2 Jo Pasal 45 ayat 2 Undang-Undang RI Nomor 19 Tahun 2016 Tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).

Pada Oktober lalu, Ahmad Dhani sempat diperiksa sebagai saksi atas kasus ini. Kala itu, Dhani yang didampingi kuasa hukumnya, mengatakan ia santai saja menghadapi kasus ini.

"Saya sih santai saja. Orang yang saya lakukan benar bahwa saya memang tidak suka dan muak terhadap para pembela penista agama," kata Ahmad Dhani saat itu.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah ini

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

OTT Pejabat Jambi, KPK Segel Sejumlah Ruangan

Posted: 28 Nov 2017 09:41 PM PST

Tim Satgas Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) operasi tangkap tangan (OTT) di Jambi dan DKI Jakarta, pada Selasa 28 November 2017 siang.

Menurut Juru Bicara KPK Febri Diansyah, tim penindakan KPK tersebut belum menggeledah ruangan untuk mencari bukti dan informasi lanjutan. Namun, sudah ada beberapa ruangan yang disegel tim KPK untuk selanjutnya akan digeledah.

"Ada beberapa yang sudah dipasang KPK line," ujar Febri saat dikonfirmasi, Rabu (29/11/2017).

Namun, Febri tak menjelaskan detil terkait lokasi penyegelan tersebut. Termasuk saat ditanya apakah ruangan Gubernur Jambi Zumi Zola turut dipasang KPK line.

"Belum bisa disampaikan sekarang," kata dia.

Sekedar informasi, dalam operasi senyap kali ini, tim penindakan mengamankan 10 orang dan uang lebih dari Rp 1 miliar. Uang tersebut diduga untuk memuluskan pembahasan anggaran APBD Jambi tahun anggaran 2018.

Zumi Zola sendiri sempat menyampaikan rencana pendapatan daerah Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi. DPRD Provinsi Jambi diketahui pada Senin 27 November 2017 menyetujui rencana pendapatan daerah pada APBD 2018 Pemprov Jambi.

RAPBD tersebut disetujui oleh DPRD Jambi menjadi Rp 4.218.021.674.599 atau bertambah sebesar Rp 902.080.760.557 dari RAPBD sebelumnya. Peningkatan anggaran itu diputuskan dalam Sidang Paripurna DPRD yang dipimpin oleh Ketua DPRD Jambi H Cornelis Buston di Ruang Rapat Paripurna DPRD Provinsi Jambi.

Berdasarkan informasi, mereka yang diamankan di Jambi di antaranya, Ketua Fraksi PAN di DPRD Jambi sekaligus anggota Badan Anggaran berinisial S. Dia juga merupakan ‎Ketua Harian DPW PAN Jambi.

Kemudian, ‎anggota Komisi IV Fraksi Demokrat serta anggota Badan Musyawarah (Bamus) DPRD Provinsi Jambi berinisial N, Ketua ormas sayap PAN berinisial GW, dan seorang sopir. Turut diamankan juga Asisten III Setda Pemrov Jambi berinisial Sy.

‎Mereka diamankan di sekitaran hotel Luminor Jambi. ‎Sementara mereka yang diamankan di Jakarta diduga sudah berada di dalam Gedung KPK. Mereka adalah AM yang diduga Kepala Badan Penghubung Daerah Provinsi (BPBD) Jambi. Markas BPBD sendiri berada di bilangan Cikini, Jakarta Pusat.

Kemudian, AS yang disebut-sebut sebagai orang dekat Zumi Zola. IS, dan FAP.

"K‎ami memiliki waktu sekitar 24 jam sampai dengan penentuan status dari pihak-pihak yang diamankan tersebut," terang Febri.‎

Saksikan vidio pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Selamat! 1.840 Orang Lulus Seleksi Akhir CPNS 2017 Kemenkeu

Posted: 28 Nov 2017 09:40 PM PST

Kementerian Keuangan Republik Indonesia (Kemenkeu) telah mengumumkan hasil akhir penerimaan seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil tahun 2017 (CPNS 2017) pada Selasa 28 November 2017.

Sebanyak 1.840 orang dinyatakan lulus seleksi penerimaan CPNS 2017 Kemenkeu dan berhak untuk melakukan tahap selanjutnya, yaitu pemberkasan online, pemberkasan fisik, orientasi pegawai baru, dan melapor ke unit penempatan.

Berdasarkan Surat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi selaku Ketua Tim Pengarah Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) Nomor B/668/S.SM.01.00/2017 tanggal 28 November 2017 perihal Penyampaian Hasil Integrasi Seleksi Kompetensi Dasar dan Seleksi Kompetensi bidang Pengadaan CPNS Tahun 2017, bahwa Pelamar yang dinyatakan Lolos Seleksi Akhir CPNS Kementerian Keuangan Tahun Anggaran 2017 adalah yang diberi keterangan lolos "L" pada kolom keterangan.

Peserta yang dinyatakan lulus seleksi akhir adalah peserta yang memenuhi peringkat sesuai formasi yang telah ditetapkan berdasarkan hasil integrasi nilai Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) yang dilakukan oleh Panitia Seleksi Nasional (Panselnas).

Mengutip data yang diperoleh dari situs resmi Kemenkeu, rekrutmen.kemenkeu.go.id, tercatat sebanyak 1.840 orang dinyatakan lulus penerimaan seleksi CPNS 2017 Kemenkeu. Nantinya, ke-1.840 orang tersebut akan menempati beberapa formasi jabatan yang telah disediakan.

Adapun rincian tiap formasinya, yaitu 16 orang formasi jabatan Analis Berkas Sengketa, 1 orang formasi jabatan Analis Data Akademik, 2 orang formasi jabatan Analis Data dan Informasi, 13 orang formasi jabatan Analis Data Ekonomi Makro, 2 orang formasi jabatan Analis Diklat.

Lalu, 2 orang formasi jabatan Analis Hukum, 15 orang formasi jabatan Analis Humas dan Protokol, 3 orang formasi jabatan Analis Intelijen, 3 orang formasi jabatan Analis Kebijakan APBN, 1 orang formasi jabatan Analis Kebijakan Barang Milik Negara.

Kemudian, 5 orang formasi jabatan Analis Kebijakan Cukai, 6 orang formasi jabatan Analis Kebijakan Dana Alokasi Khusus, 2 orang formasi jabatan Analis Kebijakan Dana Alokasi Umum, 2 orang formasi jabatan Analis Kebijakan Dana Bagi Hasil.

Selanjutnya, 12 orang formasi jabatan Analis Kebijakan Ekonomi Makro, 6 orang formasi jabatan Analis Kebijakan Fasilitas Kepabeanan, 4 orang formasi jabatan Analis Kebijakan Intelijen, 1 orang formasi jabatan Analis Kebijakan Kekayaan Negara Dipisahkan, 1 orang formasi jabatan Analis Kebijakan Kekayaan Negara Lain-lain. Untuk selengkapnya dapat dicek di sini 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

Nantinya, nama-nama peserta yang dinyatakan lulus seleksi akhir CPNS 2017 Kemenkeu dapat melanjutkan tahap selanjutnya, yaitu Pemberkasan Online, Pemberkasan Fisik, Orientasi Pegawai Baru, dan Melapor ke unit penempatan.

Untuk Pemberkasan Online, pelamar mendaftar secara online melalui website http://rekrutmen.kemenkeu.go.id mulai 4 hingga 8 Desember 2017. Pelamar yang telah melakukan pemberkasan secara online dapat mengunduh dan mencetak Formulir Daftar Riwayat Hidup, Surat Pernyataan, dan Tanda Bukti Pemberkasan.

Setelah itu, pelamar diwajibkan melakukan pemberkasan fisik dan menyerahkan formulir-formulir tersebut pada Senin s.d. Selasa, 11 s.d. 12 Desember 2017 di Student Center Politeknik Keuangan Negara STAN, Jalan Bintaro Utama Sektor V, Bintaro Jaya Tangerang Selatan, Banten 15222, dengan pembagian menjadi empat sesi.

Peserta yang sudah menyerahkan formulir-formulir dapat mengikuti Orientasi Pegawai Baru pada Rabu, 13 Desember 2017 pukul 07.00 WIB s.d. selesai di Sentul International Convention Center di Jalan Jenderal Sudirman, Babakan Madang, Cipambuan, Bogor, Jawa Barat 16810.

Kemudian, pelamar diharuskan melapor ke unit penempatan pada Kamis s.d. Jumat, 14 s.d. 15 Desember 2017 di Bagian Kepegawaian Unit masing-masing. Jadwal akan disampaikan pada saat pemberkasan fisik.

Saat mengikuti Pemberkasan Fisik, Orientasi Pegawai Baru, dan Melapor ke unit penempatan, para pelamar diwajibkan mengenakan pakaian dengan ketentuan atasan berwarna putih dan bawahan berwarna hitam, hadir sesuai dengan jadwal dan lokasi yang telah ditetapkan, dan tidak membawa kendaraan pribadi.

Untuk melihat nama-nama peserta yang dinyatakan lolos CPNS 2017 Kemenkeu, dapat dicek secara langsung di situs resmi Kemenkeu di sini

Pada waktu pemberkasan fisik peserta harus:

1. Menunjukkan:

- Ijazah Asli;

- Transkrip Asli;

- Kartu Identitas (KTP/Surat Keterangan Pengganti KTP) Asli yang digunakan pada saat Pendaftaran Online;

- Tanda Peserta Ujian (TPU).

2. Menyerahkan:

a. Pasfoto berwarna dengan latar belakang merah ukuran 3x4 cm sebanyak 5 lembar, dengan menuliskan nama, Nomor TPU, dan tanggal lahir di balik pasfoto tersebut;

b. Fotocopy ijazah/STTB dan transkrip nilai yang telah dilegalisir (tanda tangan basah) oleh pejabat yang berwenang, sesuai dengan Keputusan Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 11 Tahun 2002;

c. Daftar Riwayat Hidup yang diisi dengan tangan sendiri memakai huruf kapital/balok dan tinta hitam dan dibuat tertanggal 29 November 2017, serta telah ditempel pasfoto ukuran 3x4 cm, sesuai dengan Anak Lampiran I-c yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Keputusan Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 11 Tahun 2002 yang telah diunduh melalui website http://rekrutmen.kemenkeu.go.id;

d. Surat pernyataan tertanggal 28 November 2017 sesuai dengan Anak Lampiran Id Keputusan Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 11 Tahun 2002 yang telah diunduh melalui website http://rekrutmen.kemenkeu.go.id, ditempel materai Rp 6.000 dan ditandatangani;

e. Surat Keterangan Catatan Kepolisian yang dikeluarkan oleh pihak yang berwajib/POLRI (minimal Kepolisian Resor) yang dibuat paling lambat tanggal 30 November 2017 dan masih berlaku hingga 1 Desember 2017;

f. Surat keterangan sehat jasmani dan rohani dari Dokter (Dokter Pemerintah yang berdinas di Rumah Sakit Pemerintah Pusat/Daerah) yang dibuat paling lambat tanggal 30 November 2017 dan masih berlaku hingga 1 Desember 2017;

g. Surat keterangan tidak mengkonsumsi/menggunakan Narkotika, Psikotropika, Prekursor, dan Zat Adiktif lainnya (NAPPZA) dari unit pelayanan kesehatan pemerintah yang dibuat paling lambat tanggal 30 November 2017 dan masih berlaku hingga 1 Desember 2017;

h. Lamaran yang ditulis tangan tertanggal 29 November 2017 dan ditandatangani sendiri dengan tinta hitam, ditujukan kepada Menteri Keuangan selaku Pejabat Pembina Kepegawaian);

 

3. Mengumpulkan seluruh berkas yang tercantum di atas sebanyak 2 rangkap, dimasukkan secara urut ke dalam Map terpisah, dengan ketentuan:

a. Untuk Tingkat Pendidikan S2/S1

1. Map warna merah berisi berkas asli (tanpa surat lamaran) dan pasfoto;

2. Map warna biru berisi fotocopy berkas dan surat lamaran asli;

Formulir Tanda Bukti Pemberkasan ditempel pada setiap cover Map.

b. Untuk Tingkat Pendidikan D3

1. Map warna hijau berisi berkas asli (tanpa surat lamaran) dan pasfoto;

2. Map warna kuning berisi fotocopy berkas dan surat lamaran asli;

Formulir Tanda Bukti Pemberkasan ditempel pada setiap cover Map.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gunung Agung Erupsi, Ini Imbauan Jokowi untuk Penerbangan

Posted: 28 Nov 2017 09:40 PM PST

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meminta Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi dan otoritas bandara memperhatikan keselamatan penerbangan. Sebab, hingga hari ini Gunung Agung terus menerus mengeluarkan abu vulkanik.

"Ini sangat membahayakan penerbangan dan tentu saja keselamatan penumpang," kata Jokowi di Hotel Raffles, Jakarta Selatan, Rabu (29/11/2017).

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga meminta agar para wisatawan yang turut terkena dampak dari erupsi Gunung Agung dilayani secara maksimal. Jangan sampai para wisatawan yang jumlahnya cukup banyak menjadi tidak terurus, akibat Bandara I Gusti Ngurah Rai di Bali ditutup.

"Saya minta Menteri Perhubungan, Menteri Pariwisata, Gubernur Bali dan Bupati ikut menangani ini. Juga saya akan terus memantau setiap perkembangan yang ada di Gunung Agung," jelas Jokowi.

Jokowi juga telah menginstruksikan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), TNI-Polri, Basarnas, dan kementerian terkait untuk bekerja memberikan dukungan kepada Pemerintah Provinsi Bali dalam rangka penanganan pengungsi akibat erupsi Gunung Agung.

"Semuanya harus di-back up dan saya minta jangan sampai ada korban karena terkena letusan," ucapnya.

Jokowi meminta agar masyarakat yang masih berada di radius 8 hingga 10 kilometer, agar segera mengungsi ke tempat yang lebih aman. Dia berharap masyarakat patuh terhadap setiap instruksi yang diberikan oleh Pemprov ataupun Pemda sehingga terhindar dari bahaya letusan Gunung Agung.

"Jadi saat ini erupsi gunung agung masih terus terjadi. Saya minta masyarakat saya mohon masyarakat terutama yang berada di Provinsi Bali dan lebih khusus yang berada di sekitar Gunung Agung agar tetap tenang mengikuti seluruh saran dan imbauan pemerintah pusat maupun pemerintah daerah," terang dia.

Gunung Agung kembali erupsi pada 28 November 2017. Akibatnya, abu vulkanik Gunung Agung saat ini masih berada di ketinggian 25 ribu kaki. Abu itu terus bergerak ke arah selatan-barat daya.

"Abu vulkanik di ketinggian 25 ribu feet bergerak ke selatan-barat daya," tulis Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho dalam akun Twitter-nya, Rabu (29/11/2017).

Menurut Sutopo, pergerakan abu vulkanik Gunung Agung itu lantaran mengikuti siklon badai Cempaka.

"Mengikuti tarikan siklon Cempaka," tulis Sutopo.

Akibat abu vulkanik Gunung Agung ini, penutupan Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai diperpanjang hingga 30 November 2017 pukul 07.00 Wita.

Saat ini, keberadaan Badai Cempaka ada di Pulau Jawa sisi selatan. Pusat tekanan rendah ini memicu munculnya gelombang tinggi dan berpotensi menyebabkan cuaca ekstrem, terutama di Pulau Jawa bagian selatan, terutama di Kabupaten Banyumas, Cilacap, dan Kebumen, Jawa Tengah.

Saksikan video di bawah ini:

Perusahaan Umum Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan (Perum LPPNPI/AirNav Indonesia) kembali mengeluarkan Notice to Airmen (Notam) nomor A4298/17 NOTAMR A4274/17, terkait penutupan sementara Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, akibat abu vulkanik Gunung Agung.

Penutupan tersebut berlaku dari hari ini, Rabu (29/11/2017) pukul 02.16 Wita sampai dengan Kamis, 30 November 2017 pukul 07.00 Wita.

"Rapat dengan stakeholder penerbangan didukung data dari Darwin Volcanic Ash Advisory Center (DVAAC) memutuskan, untuk memperpanjang penutupan Bandara I Gusti Ngurah Rai karena area ruang udaranya masih tertutup debu vulkanik," ungkap Direktur Operasi AirNav Indonesia, Wisnu Darjono, Rabu (29/11/2017).

Menurutnya, sebaran debu vulkanik Gunung Agung masih tetap mengarah ke arah selatan, menyebar dengan kecepatan 15 knots pada ketinggian dari permukaan sampai dengan ketinggian level 20 ribu kaki.

Akibatnya, kata Wisnu, sedikitnya tujuh rute domestik dan 10 rute internasional air traffic service (ATS) terdampak oleh debu vulkanik Gunung Agung. Bandara Banyuwangi untuk saat ini berada di luar area yang terdampak debu vulkanik dengan jarak 21 nautical mil kondisi masih normal operasi.

"Begitu pula dengan Bandara Internasional Lombok Praya yang berjarak 26 nautical mil dari area terdampak debu vulkanik, kondisi masih beroperasi normal," ujar Wisnu.

Wisnu menegaskan, personel navigasi penerbangan terus bersiaga penuh untuk dapat meminimalkan dampak aktivitas Gunung Agung terhadap konektivitas di ruang udara Indonesia. Pihaknya sejak September lalu telah menyiapkan 10 bandara alternatif untuk mengantisipasi aktivitas Gunung Agung.

Ke-10 bandara itu adalah Jakarta, Makassar, Surabaya, Lombok, Balikpapan, Solo, Ambon, Manado, Kupang dan Banyuwangi.

"Pemanduan lalu lintas penerbangan dilakukan sesuai standard operation procedure (SOP) yang berlaku dan menghindari area terdampak debu vulkanik sesuai dengan contingency plan yang telah kami susun," ujarnya.

Airnav, ucap Wisnu, akan terus mengoptimalkan sumber daya manusia, peralatan navigasi penerbangan dan prosedur yang dimiliki untuk dapat meminimalkan dampaknya terhadap penerbangan di ruang udara Indonesia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hadapi Klub Thailand, CLS Knights Tak Mau Kecolongan Lagi

Posted: 28 Nov 2017 09:40 PM PST

CLS Knights Indonesia akan melakoni laga tandang kedua di ASEAN Basketball League (ABL) 2017-2018, Rabu (29/11/2017) sore WIB. Kali ini CLS diuji klub Thailand, Mono Vampire Basketball Club di Stadium 29, Bangkok.

CLS ingin bangkit setelah di laga away sebelumnya kalah dari Singapura Slingers. CLS Knights tak ingin mengulangi kesalahan di laga sebelumnya.

Pelatih Koko Heru Setyo Nugroho mengingatkan kepada anak asuhnya untuk tidak kehilangan energi dan fokus serta waspada dengan kekuatan Mono Vampire, meski mereka juga mengalami kekalahan di pertandingan kandang kemarin melawan wakil Malaysia Westsport Malaysia Dragons 112-116 (dua kali over time). 

"Evaluasi kami yakni para pemain harus fokus mempertahankan ritme permainan dan memaintance energi selama empat kuarter nanti. Kami juga harus memperbaiki kesalahan-kesalahan yang terjadi di sisa 5 menit kuarter ke empat seperti pada game kemarin saat menghadapi Slingers. Selama hal ini bisa di atasi CLS Knights punya kesempatan untuk mendapatkan hasil yang baik melawan Mono Vampire," ujar Koko.

"Mereka pasti juga ingin bangkit dari kekalahan kandang pertama pada game kemarin. Yang harus di waspadai, para pemain lokalnya rata-rata adalah para pemain timnas dan juga mereka punya dua pemain impor yang punya skill mumpuni. Saya katakan kepada para pemain, kita harus lebih siap dan berani meladeni mereka, walaupun kita akan tampil di bawah tekanan para pendukungnya. Kuncinya itu tadi, jangan sampai hilang energi di kuarter akhir," imbuhnya lagi.

Pemain CLS Knights merayakan kemenangan atas Pelita Jaya 61-56. (bola.com/Arief Bagus)

Kapten tim CLS Knights Indonesia, Sandy Febiansyakh Kurniawan, mengaku akan belajar dari pengalaman dari kekalahan kemarin melawan Singapura Slingers dan bertekad untuk bangkit pada game kedua tandang mereka. Baginya kekalahan kemarin membuat ia dan rekan-rekannya terpacu untuk bisa tampil lebih lepas namun tidak kehilangan fokus dan energi seperti yang dikemukan oleh sang pelatih.

"Sayang sekali, seharusnya kemarin kami bisa ambil game melawan Slingers. Kita tidak mau kecolongan lagi. Coach sudah mengatakan untuk tetap fokus terutama memasuki kuarter krusial. Baik CLS dan Mono Vampire sama-sama mengalami kekalahan. Pastinya kedua tim akan tampil dengan penuh semangat. Tapi semua sudah bertekad sama untuk bisa ambil game ini," komentar Sandy.

Kehadiran Evan Brock pada pertandingan perdananya menggantikan Duke Crews, menurutnya belum bisa terukur dalam satu pertandingan saja. Tapi, ia yakin dengan kualitas eks pemain Atlanta Hawks tersebut dapat membantu kinerja tim CLS Knights untuk bisa bersaing secara kompetitif di kancah ABL musim 2017 ini.

Main di ABL, CLS Knights Luncurkan Logo Baru (Ist)

"Kita tidak bisa hanya mengandalkan seorang Evan Brock saja. Semua pemain juga harus berkontribusi karena kami sudah berlatih dengan keras dan percaya dengan kualitas tim ini. Memang benar kami seperti kehilangan Duke. Tapi dia tetap ada untuk dukung kita terus. Masuknya Brock menggantikan Duke tentunya membawa kontribusi buat tim," papar Sandy.

"Tapi kita tahu kemarin dia baru saja tiba dan pastinya butuh adaptasi dengan kita semua. Tidak mudah untuk datang dan langsung main, butuh chemistry bersama baik di latihan dan juga saat tanding. Tapi dia pemain hebat, semoga di game selanjutnya kita bisa tampil lebih baik," ulas Sandy, yang memiliki senjata tembakan tiga angka mematikan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Wakil Singapura ini Habis Dimarahi Komentator DA Asia 3

Posted: 28 Nov 2017 09:40 PM PST

Lanjutan Konser Top 15 Dangdut Academy Asia 3 (D'Academy Asia 3) yang digelar Selasa (28/11/2017) tadi malam, menampilkan persaingan Grup 3. Indonesia kali ini diwakili Putri Isnari yang harus menghadapi Farez Adnan (Malaysia) dan Nada Fitri (Singapura). Lantas, siapa peraih nilai tertinggi sementara di grup ini? Berikut ulasannya.

Kembali bawakan lagu nge-beat, Putri lagi-lagi banjir pujian dari para komentator. Lewat "Pacar Dunia Akhirat", Putri diantaranya dipuji Soimah telah memberikan kejutan.

Putri tak hanya mampu menaklukan lagu, tapi juga menambah dengan tarian yang membuat semarak. Kejutan Putri tersebut juga berhasil di mata juri penilai. Total nilai yang didapat Putri pun sukses jadi yang tertinggi dengan jumlah 533 poin.

Nilai Putri disusul jagoan negeri jiran, Farez Adnan, dengan 516 poin. Farez yang semalam membawakan lagu "Biarlah Merana" milik diva dangdut Rita Sugiarto ini sempat disebut Nassar, melakukan kesalahan pada lirik. Namun usai dicek, ternyata lirik yang dilantunkan sudah benar. Komentar Nassar pun langsung dikoreksi.

 

Penampilan terakhir dihadirkan akademia yang baru-baru ini berulang tahun ke 16 tahun, Nada Fitri. Putri Hanny Hanip, salah satu wakil Singapura di D'Academy Asia musim pertama itu membuat panggung meledak. Namun bukan karena apiknya penampilan Nada di lagu "Hatiku Bukan Batu". Nada membuat kursi komentator panas dengan kekecewaan.

Suaranya yang serak disebut bukan karena sakit, tapi lantaran Nada yang begadang sebelum tampil di Konser Top 15 D'Academy Asia 3. Hal ini dikatakan Nassar yang tak sengaja melihat Nada menggunakan aplikasi Insta Live di Instagramnya.

Nada pun habis-habisan dimarahi para komentator. Nada sendiri akhirnya harus rela menjadi penerima nilai terendah di Grup 3. Ia hanya meraup total nilai sebesar 489 poin.

Berselisih hingga 27 poin dengan posisi kedua, langkah Nada tentu berat untuk bisa lolos ke babak selanjutnya. Namun, apapun masih bisa terjadi di atas panggung. Mungkinkah Nada Fitri bisa menyalip nilai Farez Adnan? Dan akankah Putri mampu mempertahankan posisinya di puncak klasemen? Saksikan dalam Konser Result Grup 3 Top 15 D'Academy Asia 3 malam ini mulai pukul 19.30 WIB, hanya di SCTV.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polisi Tangkap 2 Penjual Pistol Dokter Helmi yang Tembak Istrinya

Posted: 28 Nov 2017 09:39 PM PST

Polisi menangkap dua penjual senjata api (senpi) ilegal ke dokter Ryan Helmi atau dokter Helmi untuk membunuh istrinya sendiri, dokter Letty Sultri, di Klinik Azzahra, Cawang, Jakarta Timur. Kedua penjual tersebut bernama Robby alias R dan Sonny alias S.

Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Hendy F Kurniawan mengatakan, penangkapan terhadap R dilakukan di Banyuwangi, Jawa Timur pada Selasa 28 November 2017. Dari situ, polisi kemudian menangkap S di Surabaya, Jawa Timur.

"Yang di Surabaya sudah kita amankan juga, sementara proses penggeledahan dulu di Surabaya," ujar Hendy saat dikonfirmasi, Jakarta, Rabu (29/11/2017).

Kepada polisi, R mengaku hanya sebagai perantara. Dia mendapatkan senpi jenis revolver itu dari S dengan harga Rp 10 juta. Selanjutnya, senpi tersebut dijual ke dokter Helmi senilai Rp 25 juta.

"Kalau S kami duga dialah orang terakhir, yang produksi senjata rakitan," kata Hendy.

Saat ini, kedua penjual tersebut masih diinterogasi di Surabaya, Jawa Timur. Rencananya keduanya akan dibawa ke Jakarta siang ini.

Sebelumnya, polisi mengamankan satu orang diduga penjual senpi ilegal kepada dokter Helmi, tersangka penjual senpi jenis makarov itu diketahui berinisial S.

"Untuk (jenis) makarov, kita sudah melakukan pemeriksaan penjual. Untuk (jenis) revolver kita sudah kirimkan tim dan ketahui dari akun FB, pemilik akun sudah diketahui dan masih dalam pengejaran," ujar Hendy.

Hendy melanjutkan, S masih diperiksa dalam kapasitasnya sebagai saksi. Kepada polisi, S mengaku hanya berperan sebagai perantara pembelian senpi ilegal tersebut.

"Dia mengaku sebagai perantara dari satu orang juga, dan masih lakukan pendalaman," kata dia.

Hanya saja, Hendy enggan mengungkapkan inisial dua orang yang tengah diburu itu. Dia memastikan, dua pucuk senpi yang dimiliki dokter Helmi rakitan dan ilegal.

"Makarov itu dari gas gun diubah larasnya jadi senjata (peluru) tajam. Yang revolver itu rakitan," terang Hendy.

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

PHOTO: Erupsi Gunung Agung, Siswa di Kawasan Rawan Bencana Sekolah Gunakan Masker

Posted: 28 Nov 2017 09:37 PM PST

Aktivitas belajar mengajar di SD Negeri Rendang, Karangasem, Bali, Rabu (29/11). Kegiatan di beberapa sekolah yang masuk dalam kawasan KRB Gunung Agung masih terlihat meski beberapa wilayah di Karangasem mengalami hujan abu. (Liputan6.com/Andi Jatmiko)

Aktivitas belajar mengajar di SD Negeri Rendang, Karangasem, Bali, Rabu (29/11). Kegiatan di beberapa sekolah yang masuk dalam kawasan KRB Gunung Agung masih terlihat meski beberapa wilayah di Karangasem mengalami hujan abu. (Liputan6.com/Andi Jatmiko)

Aktivitas belajar mengajar di Sekolah Dasar (SD) Negeri Rendang, Karangasem, Bali, Rabu (29/11). Meskipun status Gunung Agung sudah menjadi awas, para siswa tetap masuk sekolah dengan mengenakan masker. (Liputan6.com/Andi Jatmiko)

Aktivitas belajar mengajar di Sekolah Dasar (SD) Negeri Rendang, Karangasem, Bali, Rabu (29/11). Meskipun status Gunung Agung sudah menjadi awas, para siswa tetap masuk sekolah dengan mengenakan masker. (Liputan6.com/Andi Jatmiko)

Para siswa mengikuti kegiatan belajar mengajar di SDN Rendang, Karangasem, Bali, Rabu (29/11). Kegiatan di beberapa sekolah yang masuk dalam kawasan KRB Gunung Agung masih terlihat meski beberapa wilayah mengalami hujan abu. (Liputan6.com/Andi Jatmiko)

Para siswa mengikuti kegiatan belajar mengajar di SDN Rendang, Karangasem, Bali, Rabu (29/11). Kegiatan di beberapa sekolah yang masuk dalam kawasan KRB Gunung Agung masih terlihat meski beberapa wilayah mengalami hujan abu. (Liputan6.com/Andi Jatmiko)

Para siswa mengikuti kegiatan belajar mengajar di SD Negeri Rendang, Karangasem, Bali, Rabu (29/11). Meskipun status Gunung Agung sudah menjadi awas, para siswa tetap masuk sekolah dengan mengenakan masker. (Liputan6.com/Andi Jatmiko)

Para siswa mengikuti kegiatan belajar mengajar di SD Negeri Rendang, Karangasem, Bali, Rabu (29/11). Meskipun status Gunung Agung sudah menjadi awas, para siswa tetap masuk sekolah dengan mengenakan masker. (Liputan6.com/Andi Jatmiko)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Bondan Winarno, Sosok Jurnalis yang Perkenalkan Maknyus

Posted: 28 Nov 2017 09:37 PM PST

Bondan Winarno meninggal, ia adalah sosok pakar kuliner yang terkenal lewat sebuah acara kuliner di TV. Namun sebetulnya ia adalah seorang jurnalis yang bahkan telah meluncurkan buku investigasi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jenazah Bondan Winarno Dimandikan Bersiap untuk Dimakamkan

Posted: 28 Nov 2017 09:37 PM PST

Keluarga Bondan Winarno 'Maknyus' Mulai Ramai di Kamar Jenazah RS Harapan Kita

Bondan Winarno, sosok yang terkenal di dunia kuliner Tanah Air meninggal dunia. Pria yang akrab disapa Pak Bondan 'Maknyus' itu kini berada di kamar jenazah Rumah Sakit (RS) Harapan Kita, Jakarta Barat.

Pantauan Liputan6.com, Selasa (29/11/2017), hingga pukul 12.00 WIB siang, keluarga dan kerabat Bondan masih terus berdatangan ke kamar jenazah RS Harapan Kita. Mulai dari anak hingga cucunya.

Kini pihak rumah sakit tengah memenuhi pengurusan jenazah dalam aturan Islam. Jenazah Bondan masih dalam proses pemandian.

Salah satu rekan dari anak Bondan, Andhika menyampaikan, keluarga sudah datang sejak awal informasi duka itu keluar.

"Di dalam semua," ujar Andhika.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Bondan Winarno mengalami gangguan kesehatan jantung.

 

Pelopor wisata kuliner, Bondan Winarno, meninggal dunia pada Rabu (29/11/2017). Bondan yang juga seorang penulis dan mantan wartawan senior meninggal dunia hari ini pada pukul 09.05 WIB.

Kabar tersebut disampaikan oleh pakar kuliner Arie Parikesit. Dalam akun Twitter-nya, @arieparikesit, Arie menyampaikan Bondan meninggal dunia di Rumah Sakit Harapan Kita, Jakarta Barat.

"Mendapat berita duka cita yang bikin lemes mendadak, guru dan teman kita semua Pak Bondan Haryo Winarno meninggal dunia tadi pagi jam 9.05 WIB di RS Harapan Kita Jakarta," ujar Arie, Rabu (29/11/2017).

Arie mengatakan, jenazah pakar kuliner yang terkenal dengan jargon "pokoe maknyus!" ini rencananya akan dibawa ke rumah duka di Jalan Bangsawan Raya Sentul City, siang ini.

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pilih Toyota Rush atau Honda HR-V?

Posted: 28 Nov 2017 09:32 PM PST

All new Toyota Rush yang diprediksi berharga Rp 243,9 - 268,55 juta (dilansir oto.com), tidak saja mengancam LMPV bergaya SUV seperti Mitsubishi Xpander maupun Honda BR-V. Bahkan, SUV kompak seperti Honda HR-V yang dibanderol Rp 272 - 377 juta bisa terkena dampaknya.

Liputan6.com akan membandingkan varian Rush dan HR-V yang harganya berdekatan, yaitu Toyota Rush TRD Sportivo AT (varian tertinggi dengan perkiraan harga Rp 268,55 juta) dengan Honda HR-V 1.5 S MT (varian terendah dengan harga Rp 272 juta).

Dimensi

All new Toyota Rush memiliki panjang 4.435 mm, lebar 1.695 mm, dan tinggi 1.705 mm. Jarak sumbunya 2.685 mm dengan ground clearance 220 mm. Peleknya mengadopsi ukuran 17 inci.

Honda HR-V memiliki panjang 4.294 mm, lebar 1.772 mm, dan tinggi 1.580 mm. Jarak sumbunya 2.610 mm dengan ground clearance 185 mm. Peleknya mengadopsi ukuran 17 inci.

Dari segi kapasitas penumpang, Toyota Rush sanggup menampung hingga 7 penumpang, sedangkan HR-V dioptimalkan untuk 5 penumpang. Tidak heran jika Toyota Rush unggul dari segi panjang. Sedangkan HR-V memiliki lebar sedikit lebih panjang dari Rush.

Dari segi ground clearance, Toyota Rush boleh berbangga hati. Sedangkan ground clearance HR-V terbilang rendah karena genrenya termasuk ke dalam mobil crossover.

 

Mesin Toyota Rush baru (Arief A/Liputan6.com)

Toyota Rush mengadopsi mesin 1,5 liter yang sudah terlebih dahulu digunakan oleh Toyota Avanza.

Mesin berkode 2NR VE tersebut sudah berteknologi DOHC dengan Dual VVT-i dengan kapasitas 1.496 cc. Tenaga yang dihasilkan 102 Tk pada 6.000 rpm dengan torsi puncak 136 Nm pada 4.200 rpm. Tenaga dari mesin disalurkan ke roda belakang melalui transmisi otomatis 4-percepatan.

Honda HR-V mengandalkan mesin 1,5 liter yang menghasilkan tenaga 118 Tk pada 6.600 rpm dengan torsi puncak 145 Nm pada 4.600 rpm. Tenaga dari mesin disalurkan ke roda depan melalui transmisi manual 6-percepatan.

Berdasarkan data tersebut, Honda HR-V unggul dari segi tenaga maupun torsi yang dihasilkan oleh mesin. Namun, jika Anda memilih varian terendah maka transmisi yang didapat adalah jenis manual.

Untuk mendapatkan varian transmisi CVT, Anda perlu mengeluarkan dana ekstra sebesar Rp 10 juta. Sebenarnya transmisi manual bukanlah pilihan yang buruk bagi Anda yang menginginkan kebebasan penuh saat berkendara.

 

Ilustrasi penggunaan seatbelt dan airbag. (It Still Runs)

Upaya Toyota untuk melengkapi Rush dengan segudang fitur keselamatan patut diacungi jempol. Toyota Rush disemati 6 airbags, vehicle stability control (VSC), indikator untuk 7 sabuk pengaman, ABS, emergency brake signal (EBS), dan Hill-Start Assist HSA). Sistem pengereman di depan mengadopsi cakram, sedangkan di belakang mengadopsi tromol.

Honda HR-V juga dilengkapi dengan fitur keselamatan memadai, seperti airbag ganda untuk pengemudi dan penumpang depan, ABS+EBD+BA, vehicle stability assist (VSA), pengingat sabuk pengaman untuk pengemudi, motion adaptive EPS, dan hill start assist. Sistem pengereman depan dan belakang sudah mengadopsi cakram.

Fitur Modern

Toyota Rush kini dilengkapi fitur smart entry dan untuk menyalakan mesin cukup menggunakan tombol start/stop. Sedangkan fitur canggih Honda HR-V seperti one push ignition maupun electronic parking brake baru tersedia mulai dari varian HR-V 1.5 E CVT (dibanderol Rp 306 juta).

 

Honda HR-V.(Ilustrasi)

Meskipun segmennya berbeda, namun dengan harga yang kompetitif ternyata Toyota Rush memiliki fitur canggih dan fitur keselamatan yang tidak kalah menarik dengan mobil yang dibanderol lebih mahal.

Tentu saja semua akan kembali kepada kebutuhan calon konsumen. Apakah membutuhkan mobil dengan kapasitas 7-penumpang, atau SUV  kompak dengan kepraktisan dan juga kelincahan. Jangan lupa untuk menyiapkan dana ekstra jika ingin SUV kompak dengan transmisi CVT.

 Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kaum Milenial Masih Bisa Punya Rumah Rp300 Juta, Mau?

Posted: 28 Nov 2017 09:32 PM PST

Generasi Y atau lebih dikenal dengan sapaan 'milenial' adalah mereka yang lahir antara tahun 1981 hingga pertengahan tahun 1990-an.

Menurut data Biro Pusat Statistik, jumlah penduduk yang berusia di bawah 30 tahun pada tahun 2015 lalu berjumlah 60% dari populasi total jumlah penduduk Indonesia. Namun di usia produktif, jumlah penduduk terbanyak berada pada rentang 25-34 tahun.

"Dalam lima tahun ke depan, generasi milenial Indonesia akan menggerakkan ekonomi dalam negeri. Mereka tinggal di kota-kota besar, berpendidikan tinggi, dan menjadikan smartphonesebagai salah satu pusat aktivitas hidup. Termasuk urusan mencari tempat tinggal," ujar Ike Hamdan, Head of Marketing Rumah.com.

Tinggal di apartemen di tengah kota lebih baik daripada rumah di pinggir kota. Anda setuju? Suarakan pendapat Anda lewat survei Rumah.com Property Affordability Sentiment Index. Berhadiah total 10 juta untuk 5 pemenang!

Mayoritas generasi milenial tidak menginginkan rumah dengan ukuran yang terlalu besar. Kebanyakan mereka ingin membeli rumah dengan tipe 32 – 42 atau rumah minimalis. Salah satu tipe rumah ideal untuk yang masih single atau baru membangun keluarga kecil.

Berdasarkan listing yang ada di Perumahan Baru Rumah.com, rumah minimalis dengan ukuran kecil seperti di atas masih dipasarkan cukup terjangkau, kisaran Rp300 juta – Rp500 juta. Sehingga dirasa cocok dengan selera sekaligus kantong generasi milenial. Apa saja contoh perumahannya?

Untuk kaum milenial yang bekerja di perkotaan yang ramai, tetapi menginginkan hunian yang lebih tenang di pinggir kota, Graha Aquila yang berlokasi di Cidokom, Gunung Sindur, Bogor, dapat menjadi pilihan.

Baca juga: Siapa Bilang #KidsJamanNow Sulit Punya Rumah?

Lokasinya cukup baik, lantaran dekat dengan kota mandiri BSD City. Akses menuju ke jalan tol juga mudah. Penghuni yang menggunakan kendaraan pribadi untuk menuju kawasan Bintaro dan Jakarta dapat mengakses Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta dan Jalan Tol Jakarta–Tangerang.

Terdapat tiga tipe rumah yang tersedia, yaitu tipe Candra (32/60), tipe Cakra (36/66), dan tipe Kartika (42/78). Masing-masing dijual seharga Rp324 juta, Rp358 juta, dan Rp410 juta.

Berada di kawasan Pasar Kemis, Tangerang, perumahan seluas 180 hektar ini menawarkan rumah minimalis yang relatif terjangkau. Dengan banderol mulai dari Rp360 jutaan, lokasinya mudah dijangkau dari tiga akses tol yaitu Bitung, Cikupa dan Bandara.

Perumahan Bumi Indah City menawarkan enam tipe klaster dengan kisaran harga mulai dari Rp361 juta sampai Rp525 juta.

Untuk tipe paling mungil yaitu Pinus memiliki luas bangunan 36 meter persegi. Meski mungil, rumah ini dilengkapi dua kamar tidur dan pekarangan kecil di belakang rumah.

Sementara jika menginginkan rumah di wilayah Bogor, klaster kelas menengah The Orchard Residence yang menawarkan rumah seharga Rp435 juta untuk tipe 38/72 ini layak dipertimbangkan. Letak persisnya berada di Jalan Parung Pamager Sari, Kampung Tajur, radius 1,6km dengan Pasar Parung.

Perumahan ini memberikan fasilitas dalam komplek yang cukup lengkap yakni club house, arena bermain, jogging track, kolam renang, bike shelter, keamanan 24 jam, lapangan basket 3 on 3, dan area komersil.

Belum puas dengan tiga perumahan pilihan di atas? Simak daftar lebih lengkapnya di Perumahan Baru, dan baca ulasan lengkapnya di Review Properti.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

PSMS Tak Sekadar Numpang Lewat di Liga 1

Posted: 28 Nov 2017 09:30 PM PST

PSMS Medan, Djadjang Nurdjaman menegaskan, timnya tak sekadar numpang lewat di Liga 1 musim depan. PSMS merupakan salah satu tim terbaik di kompetisi sepak bola Indonesia.

Ayam Kinantan, julukan PSMS, menjadi runner up Liga 2 2017 setelah kalah 2-3 dari Persebaya Surabaya di Stadion Bandung Lautan Api, Selasa (28/11/2017). Namun demikian, PSMS telah memastikan tiket promosi ke Liga 1.

Ini menjadi pertama kalinya Ayam Kinantan kembali ke kasta tertinggi sepak bola Indonesia setelah degradasi pada 2012. PSMS merupakan tim bersejarah di Indonesia, mereka pernah menjadi Liga Perserikatan sebanyak lima kali.

"Keberadaan PSMS di Liga 1 tidak sekadar lewat. Target tidak muluk-muluk, Kkami ingin bersaing di papan atas," kata Djadjang.

Eks pelatih Persib Bandung itu menegaskan, dirinya akan mencari pemain baru untuk memperkuat PSMS Medan. Bahkan, bukan hal tidak mungkin dia bakal membajak beberapa pemain Persib.

"Ada pembenahan tim dan penambahan pemain. Yang saya pikirkan membuat tim ini semakin kuat," ucapnya.

"Kalau masalah pemain Persib yang akan saya bawa lihat nanti saja, saya belum mau mengatakannya. Mungkin, saya akan bawa pemain yang sudah tidak dibutuhkan Persib (ke skuat PSMS)," ucapnya.

Djadjang melanjutkan, Ayam Kinantan datang ke Liga 1 2017 dengan banyak perubahan. Bahkan, dia menilai gaya Rap-Rap, ciri khas permainan PSMS, sudah menghilang.

"PSMS sudah tidak sesuai ciri permainan mereka. Hanya ada beberapa pemain asli Medan di skuat ini. Sekarang ada yang dari Bandung, Jawa Timur, Jawa Tengah, atau Papua," ucap pelatih berusia 52 tahun tersebut.

Lebih lanjut, Djadjang mengatakan, masa depannya bersama PSMS bakal berlangsung lama. Dia memastikan bakal melatih Ayam Kinantan di Liga 1 musim depan.

"Kemarin (sebelum melawan Persebaya) saya masih abu-abu, tapi saya sudah dapat telepon dari orang berpengaruh di PSMS. Dia menyuruh saya langsung berbenah. Sepertinya saya akan bersama PSMS musim depan, meski belum ada pembicaraan yang mendalam," ucapnya mengakhiri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Banyuwangi Siap Tampung Pengungsi Gunung Agung

Posted: 28 Nov 2017 09:30 PM PST

Gunung Agung hingga hari ini masih mengeluarkan abu panas hingga ribuan meter ke udara. Kabupaten Banyuwangi yang bertetangga dengan Bali menjadi salah satu lokasi alternatif untuk evakuasi penduduk Bali.

Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas mengatakan pemerintah kabupaten telah beberapa kali menggelar rapat bersama dengan sejumlah pihak untuk menghadapi kemungkinan evakuasi warga Bali yang terdampak erupsi Gunung Agung.

"Kita sudah beberapa kali rapat kesiapan ini. Ada unsur TNI/Polri, ASDP Ketapang, pihak pelabuhan, bandara, juga para relawan. Pihak pemda seperti Dinas Sosial, Dinas Kesehatan, Dinas Lingkungan Hidup juga telah kami instruksikan untuk siap sewaktu-waktu menerima kedatangan warga Bali. Intinya kami telah siap untuk menampung saudara kami dari Bali," tutur Anas, Selasa, 28 November 2017.

Anas pun membeberkan sejumlah kesiapan Banyuwangi menerima pengungsi Gunung Agung. Antara lain, penyediaan tempat tinggal sementara bagi pengungsi, kapal pengangkut para pengungsi, hingga kebutuhan sehari-hari pengungsi nantinya selama di Banyuwangi.

"Ada beberapa gedung yang sudah kita siapkan, seperti Gedung Wanita, GOR Tawang Alun. Tidak mungkin kita tempatkan di tenda darurat, karena antisipasi bila Banyuwangi kena dampak abunya juga. Jadi memang harus di gedung. Bahkan dalam rapat itu, ASDP siap untuk menyediakan armada kapal tambahan," kata Anas.

Menurut Anas, pemkab juga telah melakukan persiapan pada wilayah Banywuangi yang diperkirakan terdampak Gunung Agung. "Kita sudah mengimbau agar kecamatan yang sekiranya terdampak abu mulai mesosialisasikan ke warga. Masker sudah kita siapkan untuk antisipasi," ucap Anas.

Sementara itu, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Fajar Swasana menambahkan pihaknya telah melakukan pertemuan dengan seluruh relawan di Banyuwangi. pertemuan ini dilakukan untuk memantapkan kesiapan para relawan.

"Kecamatan terdekat dengan areal penyeberangan Bali juga sudah disiagakan. Kalau soal respons cepat semua relawan dan tenaga kesehatan siap setiap saat membantu Bali. Terkait dengan hal penanganan kebencanaan juga sudah kami siapkan," ujar Fajar.

Warga saat dievakuasi menaiki truk selama erupsi Gunung Agung di Desa Jungutan di wilayah Karangasem, Bali (28/11). Berdasarkan perkiraan BNPB, sekitar 40.000 warga desa di sekitar Gunung Agung teelah mengungsi. (Liputan6.com/Dewi Divianta)

Sejak ditetapkan status Awas, warga di daerah terdampak erupsi Gunung Agung mulai mengungsi ke berbagai daerah, salah satunya ke wilayah Jawa Timur. Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur (Jatim) telah menyiapkan sejumlah posko pengungsian dan bantuan logistik serta medis bagi warga Bali yang terkena dampak erupsi Gunung Agung.

"Posko itu terletak di Banyuwangi, Situbondo, Jember, dan Lumajang. Termasuk beberapa daerah di Pasuruan," tutur Wakil Gubernur Jawa Timur, Saifullah Yusuf atau Gus Ipul di rumah dinasnya, Senin (27/11/2017).

"Bentuk dukungan kami diantaranya melalui penyiapan tempat pengungsian jika diperlukan, ratusan ribu masker untuk masyarakat umum, kemudian obat-obatan, makan minuman dan juga tenaga kesehatan termasuk tenaga terampil untuk mengatasi bencana," kata Gus Ipul.

Menurutnya, melalui rapat koordinasi antara Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jatim dengan BPBD kabupaten yang berdekatan dengan Bali. Segala sesuatu untuk membantu korban terdampak erupsi Gunung Agung telah disiapkan jauh hari. Jika gunung berapi di pulau Dewata tersebut akhirnya meletus.

"Jadi saya ini kan pernah sampaikan dulu, BPDB Provinsi Jatim telah melakukan rapat dengan BPBD Kabupaten yang berbatasan dengan Bali, mulai Banyuwangi, Bondowoso, Jember, kemudian Lumajang, Pasuruan. Intinya kita ingin memberikan dukungan manakala Gunung Agung benar-benar erupsi," ucapnya.

Gus Ipul menegaskan, selain menyiapkan posko pengungsian, Pemprov Jatim juga menyiagakan bantuan medis untuk dikirimkan ke Bali.

"Sudah ada tim dari RS dokter Soetomo yang sudah stand by manakala diperlukan, jadi semua persiapan sudah kita lakukan jauh-jauh hari sebelumnya, dan BPBD provinsi telah mengkoordinasikan dengan baik, mudah-mudahan nanti di lapangan juga jalan," ujar Gus Ipul.

Simak video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Petualangan Kuliner Terakhir Bondan Winarno Sebelum Tutup Usia

Posted: 28 Nov 2017 09:30 PM PST

Presenter kuliner Bondan Winarno meninggal dunia, Rabu (29/11/2017) di Rumah Sakit Harapan Kita pukul 09.05 pagi tadi. Bondan meninggal dunia di usia 67 tahun akibat masalah pada arteri jantung yang dideritanya.

Meski begitu, sakit tidak menyurutkan semangat Bondan Winarno untuk melanjutkan petualangan kulinernya. Lihat saja dalam unggahan di Instagram pribadinya selama sebulan terakhir.

 Petualangan kuliner Bondan Winarnon sebelum tutup usia [foto: Instagram/maknyusbw]

Bapak tiga anak itu tampak menikmati sejumlah santapan lezat, seperti steak, mi, gulai, dan nasi goreng. Sayang, tak semuanya berakhir dengan kata "maknyus". 

"Krn dinyatakan kurang Hb, pulang dari RS Sanglah lgsg cari steak di tempat favorit kids zaman now. Kuciwa berat," cerita Bondan Winarno usai mencicipi sepiring steak, 5 November 2017 lalu.

"Eh, rezeki anak sholeh. Baru seminggu sudah ketemu gulai kepala ikan lagi. Kali ini masakan/kiriman menantu. Tks, Tomy," ujar pria asal Surabaya itu dalam unggahannya, 14 Oktober 2017.

 

Bondan Winarno (Foto: Instagram @maknyusbw)

Setiap kali menjelajah kuliner, Bondan Winarno hampir tidak pernah lupa mengucapkan jargon andalannya yakni "pokoke maknyus".

"Selamat pagi, manteman semua. Terima kasih, @williamwongso. Pate-nya mak nyus! Bikin hati gumbira," kata Bondan saat mendapat kiriman pate.

Sebelum menjadi presenter kuliner, Bondan Winarno mengawali kariernya sebagai seorang penulis dan wartawan. Hingga saat ini jargon "pokoke maknyus" itu sering kali diparodikan masyarakat luas untuk mengungkapkan kepuasan hati.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Aplikasi PanenID Bebaskan Petani dari Permainan Harga Tengkulak

Posted: 28 Nov 2017 09:30 PM PST

Menteri Pertanian Amran Sulaiman mengatakan hingga September 2017, pihaknya menargetkan penambahan luas tanam padi menjadi 7 juta hektare (ha).

Sayangnya, besarnya potensi pertanian di Indonesia tidak didukung dengan konektivitas memadai. Persoalan konektivitas dan transportasi menjadi salah satu hambatan dalam distribusi jalur pangan dari produsen kepada konsumen, yang berakibat pada lonjakan harga komoditas di pasaran.

Kondisi inilah yang mendasari Johannes Dwi Cahyo Kristanto untuk membesut aplikasi PanenID guna memajukan dan menjawab kebutuhan pangan di Indonesia. PanenID sendiri merupakan platform berbasis aplikasi untuk menjual produk pertanian secara langsung ke target konsumen, seperti hotel, restoran, dan catering (Horeca).

"Dengan menggabungkan kekayaan Indonesia dan teknologi saat ini, kami berharap dapat membantu para petani memudahkan pekerjaan mereka," kata Dwi selaku founder & CTO PanenID melalui keterangan tertulisnya, Rabu (29/11/2017) di Jakarta.

Dwi memaparkan, PanenID mengedepankan konsep fair trade bagi seluruh petani dengan sistem direct trading, yaitu mempertemukan petani langsung dengan konsumen melalui jalur distribusi berbasis teknologi digital. Semuanya dapat dilakukan dalam genggaman smartphone.

Dengan konsep tersebut PanenID merombak aliran supply chain dengan cara memotong jalur distribusi sehingga terhindar dari permainan harga dari para tengkulak. Dengan demikian, produk pertanian dapat dibeli dengan harga stabil dan adil, serta memiliki kualitas dan kuantitas terbaik.

Aplikasi ini diklaim dapat membantu petani mulai dari perencanaan panen, menentukan komoditas yang dibutuhkan pasar, dan waktu terbaik untuk panen.

Meski baru berdiri pada awal 2017, saat ini PanenID telah bekerjasama dengan 120 petani di daerah Petang dan Pancasari, Bali.

Platform ini juga telah berkolaborasi dengan instansi pemerintah daerah terkait sehingga dapat membangun fitur direct trading, peta persebaran komoditas, dan fitur rantai distribusi yang efisien bagi para petani di Pulau Dewata.

Selain petani, ada 10 hotel besar di Indonesia yang memutuskan bergabung dengan PanenID. Aplikasi ini dapat diunduh secara gratis di Google Play Store atau Apple App Store.

Setelah mengunduh, pengguna dapat langsung mendaftarkan diri menggunakan akun email. Setelah itu pengguna dapat melihat daftar dan informasi lengkap dari semua hotel dan restoran yang telah bekerjasama dengan PanenID.

(Isk/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Foto Makanan Terakhir di Instagram, Bondan Winarno Kecewa

Posted: 28 Nov 2017 09:23 PM PST

Di awal Bulan November seusai pulang dari Rumah Sakit Sanglah Denpasar, Bali, tokoh kuliner Indonesia yang meninggal Rabu (29/11) hari ini, Bondan Winarno menayangkan foto makanan terakhir di laman Instagram pribadinya berakun @maknyusbw.

Foto yang dipamerkan pada Minggu, 5 November itu merupakan sajian makanan berupa steak yang dilengkapi dengan rebusan jagung dan tumis kentang serta saus. Bondan menyebutkan, "Karena dinyatakan kurang Hb (red: hemoglobin), pulang dari Rumah Sakit Sanglah, langsung cari steak di tempat favorit kids zaman now. Kecewa berat,"ujar Bondan.

Tidak diketahui kenapa Bondan Winarno kecewa dengan makanan ini. Ada beberapa yang berkomentar dan bertanya tapi tidak dijawab.

Daging memang dikenal sebagai salah satu bahan makanan sumber zat besi. dr. Tiara Rahmawati dari Klikdokter daging merah seperti daging domba, sapi, atau daging merah lainnya disarankan untuk dikonsumsi sebagai pendongkrak zat besi dalam tubuh karena bahan-bahan ini mengandung zat besi heme yang mudah diserap tubuh.

 

Krn dinyatakan kurang Hb, pulang dari RS Sanglah lgsg cari steak di tempat favorit kids zaman now. Kuciwa berat.

Sebuah kiriman dibagikan oleh Bondan Winarno (@maknyusbw) pada

Jantung, ginjal, dan hari dari daging merah juga merupakan bagian-bagian yang mengandung zat besi paling banyak. Selain daging bahan-bahan makanan lain yang mengandung zat besi antara lain :

1. Bayam

Sayuran ini kaya akan kalsium, Vitamin A, B9, E dan C, zat besi, serat serta beta karoten. Penelitian menemukan bahwa setengah cangkir bayam rebus mengandung 3,2 mg besi.

2. Bit

Bit dikenal sangat efektif dalam memperbaiki dan mengaktifkan kembali sel-sel darah merah. Jika sel-sel darah merah aktif, pasokan oksigen ke seluruh bagian tubuh pun meningkat.

3. Selai Kacang

Selai kacang merupakan sumber makanan yang kaya akan zat besi. Dua sendok makan selai kacang mengandung 0,6 mg zat besi.

4. Tomat

Khasiat tomat tidak lagi diragukan. Tomat tidak hanya kaya akan beta karoten dan vitamin E, tetapi juga zat besi.

5. Delima

Buah ini memiliki kandungan zat besi dan vitamin C yang sangat efektif dalam mengobati gejala anemia seperti pusing, kelelahan dan bahkan kehilangan pendengaran. Buah yang dikenal belakangan ini dengan nama pomegrenate ini diyakini memiliki zat antioksidan yang tinggi, dan bermanfaat untuk kesehatan tubuh.

6. Madu

Madu sangat baik untuk tubuh. Terdapat sekitar 0.42 mg zat besi dalam 100 gram madu. Selain itu, madu juga mengandung tembaga dan magnesium yang akan membantu meningkatkan hemoglobin.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bandara Ngurah Rai Tutup, Jokowi Minta Turis Jangan Telantar

Posted: 28 Nov 2017 09:23 PM PST

Meningkatnya aktivitas Gunung Agung menjadi awas membuat kegiatan transportasi udara terhenti. Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta instansi terkait menangani turis yang mobilitasnya terhambat atas penutupan Bandara Ngurah Rai.

Jokowi mengatakan, Kementerian Perhubungan dan Otoritas Bandara harus memperhatikan keselamatan, karena erupsi membahayakan penerbangan. Untuk menghindari hal yang tidak dinginkan, maka bandara terpaksa tutup.

"Kementerian Perhubungan dan otoritas bandara, betul memperhatikan keselamatan, ini membahayakan penerbangan dan keselamatan penumpang," kata Jokowi, di saat menghadiri CEO Forum, di kawasan Kuningan, Jakarta, ‎Rabu (29/11/2017).

Jokowi menuturkan, sektor pariwisata harus diperhatikan. Wisatawan harus ditangani dengan sebaik-baiknya, sehingga tidak mengalami kesulitan dalam menggunakan alat transportasi alternatif akibat penutupan bandara.

"Pariwisata agar ditangani, sebaiknya jangan sampai tidak terurus, karena bandara ditutup. Saya minta Menteri Perhubungan, gubernur, bupati, menangani ini juga," tutur Jokowi.

‎Selain wisatawan, Jokowi juga mengimbau agar Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), TNI, Polri dan Badan Sar Nasional (Basarnas) menangani pengungsi dengan baik, agar bencana letusan Gunung Agung tersebut tidak memakan korban jiwa.

‎"Saat ini erupsi Gunung Agung masih terjadi, saya minta masyarakat terutama di Bali lebih khusus di sekitar gunung agar tetap tenang, mengikuti saran imbauan pemerintah daerah dan bagi mereka di radius 8-10 meter betul mengungsi untuk keselamatan," ujar Jokowi.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

Sebelumnya Bandara Ngurah Rai sudah ditutup sejak Senin, 27 November 2017 hingga Rabu, 29 November 2017 karena dampak erupsi Gunung Agung. Dalam tiga hari, ribuan penerbangan terpaksa tertunda.

Berdasarkan data Angkasa Pura I, pada 27 November 2017, sebanyak 445 jadwal penerbangan di Bandara Ngurah Rai harus ditunda. Hal ini menyebabkan sekitar 59 ribu calon penumpang gagal terbang.

Sementara itu, pada 28 November 2017, sebanyak 443 penerbangan juga harus mengalami pembatalan, sehingga menyebabkan 59.539 calon penumpang tidak bisa diberangkatkan.

Pada Rabu, 29 November 2017, setelah diumumkan penutupan kembali Bandara Ngurah Rai hingga besok, 30 November 2017, sebanyak 430 penerbangan terganggu. Diperkirakan 57.792 calon penumpang gagal diterbangkan.

"Secara total selama tiga hari penutupan Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali terdampak terhadap 1.318 Penerbangan (Domestik & Internasional) dari dan menuju Bali. Untuk total penumpang yang terdampak diperkirakan mencapai 176.331 penumpang," kata Communication & Legal Section Head PT Angkasa Pura I, Bandara I Gusti Ngurah Rai, Arie Ahsanurrohim, melalui pesan singkatnya.

Dalam tiga hari penutupan Bandara Ngurah Rai, terlihat jumlah calon penumpang mulai menurun. Hal ini mengingat banyaknya calon penumpang yang sudah memilih transportasi alternatif untuk sampai ke daerah tujuan, seperti dengan kapal atau bus.

Pihak PT Angkasa Pura I kembali menutup operasional penerbangan Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, hingga Kamis, 30 November 2017 pukul 07.00 Wita. Hal ini karena sebaran abu Gunung Agung masih menutupi wilayah udara bandara.

"Kami evaluasi atas perkembangan situasi penyebaran abu gunung dan arah angin setiap enam jam," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Arie Ahsanurrohim, Rabu (29/11/2017) seperti dilansir Antara.

Menurut Arie, perpanjangan penutupan operasional bandara selama 24 jam telah melalui rapat evaluasi membahas dampak erupsi Gunung Agung yang melibatkan seluruh pemangku kebijakan atau otoritas berwenang di bandara.

Rapat tersebut digelar setiap pukul 01.00 Wita untuk mengevaluasi operasional bandara berdasarkan laporan dari Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), BMKG, Vulcanic Ash Advisory Center (VAAC) di Darwin Australia, laporan pilot dan hasil pengujian di bandara.

Arie menjelaskan, berdasarkan pengamatan meteorologi dari VAAC, semburan abu gunung telah mencapai sekitar 25 ribu kaki bergerak ke arah selatan-barat daya dengan kecepatan 15 knots dan masih mengarah ke Bandara I Gusti Ngurah Rai.

Prakiraan arah angin, ucap Arie, dari BMKG pada ketinggian atau level mencapai sekitar 3.000 meter arah barat laut-timur, ketinggian 5.000 meter barat laut-timur laut, dan ketinggian 24.000 utara-timur laut.

"Dari laporan pilot pada ketinggian 2.000 hingga 4.000 kaki masih ditemui adanya abu di ruang udara dengan arah angin ke barat daya," ucapnya.

Meski hasil paper test atau pengujian sebaran abu gunung di bandara masih nihil, Arie mengatakan dengan pertimbangan ruang udara di sekitar bandara masih tertutup oleh sebaran abu maka bandara ditutup.

Pihak berwenang telah menerbitkan surat peringatan penutupan Bandara Ngurah Rai kepada pelaku penerbangan dan pilot di seluruh dunia atau notice to airman (notam) dengan nomor A-4298/17.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Seru, Pariaman Triathlon 2017 Libatkan Peserta dari Mancanegara

Posted: 28 Nov 2017 09:21 PM PST

 
Sumatera Barat terus merangsang kegiatan bernuasa sport tourism di Tanah Air. Mendunia dengan Tour de Singkarak, Sumbar merancang event lain di luar balap sepeda untuk menggali potensi wisata.
 
Sumbar kini bersiap menghelat kompetisi ' manusia besi' Pariaman Triathlon 2017 untuk ke empat kali mulai 2 sampai 3 Desember 2017. Pantai Kota Pariaman Sumatera Barat, menjadi gelanggang ketahanan fisik ini. Rencana ini langsung mendapat respons positif dari atlet-atlet penjuru dunia.
 
Atlet mancanegara seperti dari Jerman, New Zealand, Italia, Australia, Amerika Serikat, Spanyol, Belanda, Aljazair, Inggris, Malaysia, Singapura, Taiwan, Austria, Brazil dan tuan rumah Indonesia siap menjajal ketangguhan medan berat Pantai Kota Pariaman.
 
Effendi Jamal, selaku Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Pariaman bahkan sudah berani memberikan garansi, event ini bakal menyedot perhatian para wisatawan mancanegara melihat animo peserta berasal dari luar negeri.
 
"Sudah banyak negera peserta memberikan konfirmasi berpartisipasi dalam kegiatan ini, Kami berharap melalui event ke-4 ini dapat mendongkrak kunjungan wisata di Kota Pariaman," kata Effendi. 
 
Dalam ajang Pariaman Triathlon 2017, para peserta bakal menguji batas kemampuan fisik mulai dari berenang-berlari-dan mengayuh sepeda dalam rute menantang dengan panorama keindahan alam Pariaman. Dinas Pariwisata Kota Pariaman mematok target , peserta bisa  mencapai 500 orang.
 
Event ini berkelas internasional. Pemkot Pariaman menggandeng Federasi Triathlon Indonesia (FTI) sebagai organisasi resmi penyelenggara Triathlon di Indonesia. Praktis, kompetisi ini masuk dalam  kalender resmi dari Federasi Triathlon Indonesia.
 
Effendi menjelaskan, Pariaman sengaja memilih Pantai Pariaman karena memiliki ombak besar. "Ombak besar di sini bisa menjadi tantangan tersendiri dan menguras banyak tenaga," kata Effendi.
 
Selain ombak menantang, Pantai Pariaman menjadi salah satu kota wisata bahari di Indonesia. Dengan panjang garis pantai mencapai 12 KM dan didominasi hamparan pasir putih bersih membuat peserta bukan cuma berkompetisi, tetapi juga bisa menikmati keindahan pantai Pariaman .
 
"Terlebih, terdapat 4 pulau eksotik di sekitar pantai sehingga membuat peserta bakal mendapat pengalaman tidak terlupakan mengikuti lomba triathlon di sini," sambung Effendi.
 
Event ini mendapat dukungan penuh dari Kementerian Pariwisata (Kemenpar) . Terdapat dua kategori lomba dalam event ini antara lain: Olympic Distance dan Sprint Distance. Dalam Olympic Race terbagi kategori Men and Women open, di mana para Kemudian duathlon, lomba bersepeda 20 km dan lari 5km untuk umum, Instansi/corporate dan pelajar peserta akan berenang sejauh 1.5 km, bersepeda 40 km dan berlari 10 km.
 
"Panitia menyiapkan kelas khusus untuk TNI/POLRI, dimana para peserta akan menempuh renang 850 m, bersepeda 20 km dan lari 10 km," ujar Effendi.
 
Bagi Menpar Arief Yahya, sport tourism menjadi salah satu andalan untuk memperkenalkan destinasi wisata Pariaman dan terutama olahraga dengan unsur fun, memperlihatkan keindahan alam, dan diminati banyak peserta mancanegara, seperti cycling, marathon, half marathon, 10K, triathlon, golf, dan segala modifikasi . 
 
Pariaman International Thriathlon 2017 ini bisa mengangkat citra pariwisata Indonesia, terutama di Tanah Minang. Lokasi ini sangat strategis . Atlet bisa dengan mudah menjangkau arena .Dari Bandara Minangkabau Padang, waktu untuk menempuh Pantai Pariaman cuma 45 menit dengan jarak 29 km .
 
"Proxility itu sangat penting dalam menggelar suatu even. Semakin dekat, semakin besar peluang untuk mendapatkan jumlah wisman yang lebih banyak," kata Menpar Arief Yahya.
 
 
(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ada Mario Gomez, Atep Yakin Persib Bangkit

Posted: 28 Nov 2017 09:20 PM PST

Era baru Persib Bandung akan dimulai seiring kehadiran Roberto Carlos Mario Gomez sebagai pelatih anyar. Berbekal pengalamannya, pelatih berusia 60 tahun itu jelas diharapkan membawa banyak kesuksesan.

Sebelumnya, sempat terjadi simpang siur mengenai sosok pelatih anyar Persib. Ada beberapa nama yang dilaporkan menjadi kandidat pengganti Emral Abus usai kontraknya berakhir. Dua di antaranya adalah Nil Maizar dan Rahmad Darmawan.

Namun, secara mengejutkan Persib justru mengumumkan Mario Gomez sebagai pelatih anyar. Dalam pengalaman pertamanya bekerja di Indonesia, pelatih asal Argentina itu langsung diikat kontrak berdurasi dua tahun.

"Yang pasti senang, artinya Persib sudah bisa memulai persiapan lebih cepat. Secara kualitas, kita tahu Mario Gomez sangat baik. Semoga bergabungnya ke Persib bisa membawa pengaruh besar, khususnya prestasi tim bisa kembali terangkat," kata Atep saat dihubungi wartawan.

Masalahnya, Persib juga memiliki catatan buruk setiap kali ditangani pelatih asing. Belum ada pelatih asing yang mampu membawa tim Maung Bandung menorehkan prestasi. Tercatat, sudah delapan pelatih asing yang pernah menangani Persib sebelum Mario Gomez.

 

Delapan nama itu adalah adalah Marek  Janota/Polandia (1982), Marek Andre Sledzianowski/Polandia (2003), Juan Antonio Paez/Cile (2003-2004), Arcan Iurie Anatolievici/Moldova (2006-2007), Darko Daniel Janackovic/Serbia (2 bulan di tahun 2010), Jovo Cuckovic/Serbia (2010), Drago Mamic/Kroasia (2011), dan Dejan Antonic/Serbia (2016).

Dejan Antonic (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Dari delapan nama itu, hanya Juan Paez yang mampu menyelesaikan tugasnya hingga akhir musim. Sedangkan tujuh pelatih lainnya tak mampu bertahan hingga kontrak berakhir akibat didepak dan mengundurkan diri. Juan Paez sendiri hanya mampu menyelamatkan Persib dari degradasi.

"Memang betul Persib belum sukses di tangan pelatih asing. Tapi rata-rata tim papan atas Liga 1 dilatih pelatih asing. Ini yang membuat kami yakin bahwa Mario Gomez akan memberikan kesuksesan buat Persib," ujar Atep yang mengenakan nomor punggung 7 itu.

 

Mario Gomez sendiri tercatat pernah sukses di Liga Super Malaysia bersama Johor Da'rul Tazim (JDT). Ia membawa JDT juara AFC Cup di musim 2015 dengan mengalahkan klub Tajikistan, Istiklol 1-0 di partai final.

Roberto Carlos Mario Gomez (Persib.co.id)

Bukan hanya itu, sosok yang berposisi sebagai bek saat aktif bermain itu juga membuat JDT tak terkalahkan dalam 70 pertandingan. Berkat sejumlah prestasi tersebut, ia pun mendapat predikat Coach of The Year Liga Malaysia musim 2015.

Pada 1999, Mario Gomez juga pernah melatih Real Mallorca menggantikan Hector Cuper. Akan tetapi, Carlos hanya melatih di lima pertandingan karena terbentur peraturan. Sebelumnya, ia menjadi asisten Cuper di Valencia dan Inter Milan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Putuskan Berhijab, Sivia Eks Blink: Rezeki Enggak Akan Tertukar

Posted: 28 Nov 2017 09:20 PM PST

Salah satu mantan personel grup Blink, Sivia Azizah, memutuskan untuk menutup seluruh auratnya. Dengan begitu, tentu Sivia tidak lagi bisa menerima tawaran-tawaran yang datang padanya.

Sebaliknya, ia berpendapat jika berhijab justru akan banyak membawa berkah bagi kelanjutan kariernya.

"Ada yang bilang 'memang enggak takut job-nya berkurang? Atau apa'. Enggak sih aku cuek, jadi ya kasarnya enggak bakal ketukerlah rezeki. Sudah ada porsinya masing-masing. Menurutku pakai hijab menambah berkah yang ada. Enggak ada pikiran sama sekali takutlah, apalah," ungkap Sivia Azizah di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (28/11/2017).

 

Selama sekitar empat bulan ia berhijab, wanita berdarah Minang ini juga tidak melihat dampak negatif yang muncul.

"Setelah berhijab, dampak positif pasti ada, dampak negatif selama ini aku enggak pernah lihat, maksudnya enggak pernah ada. Karena aku juga enggak pernah mau tahu. Kalau ada dampak negatif, menurutku memang enggak ada dampak negatif," ucap Sivia.

Apalagi, keputusannya untuk berhijab tersebut didasari niatnya untuk berubah menuju pribadi yang lebih baik. Untuk itu, ia sangat meyakini bahwa tidak akan ada dampak buruk yang akan timbul dari keputusannya tersebut.

"Maksudnya aku berubah for good aku berubah untuk suatu kebaikan, mana mungkin kita dikasih susah sih. Jadi enggak mungkin ada dampak yang aneh aneh, dampak buruk dan segala macam," kata Sivia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dikenal Supel, Ayah Tega Cabuli Dua Putrinya Berulang Kali

Posted: 28 Nov 2017 09:17 PM PST

Seorang pria berinisial RH yang tega mencabuli dua orang putrinya, akhirnya ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan di Mapolres Jakarta Barat. Pria yang mengaku menyesali perbuatannya tersebut sudah mencabuli salah satu anaknya selama lebih dari tujuh tahun.

Seperti ditayangkan Patroli Siang Indosiar, Rabu (29/11/2017), khilaf! Kalimat itulah yang terlontar dari mulut RH yang menyesal telah mencabuli kedua anaknya yang masih di bawah umur yakni LP berusia 16 tahun dan LA 14 tahun. RH ditetapkan tersangka setelah diperiksa oleh penyidik Polres Jakarta Barat pada Selasa, 28 November 2017.

Kasusnya terkuak setelah para korban akhirnya melapor kepada sang ibu. Malangnya, putri sulung korban pernah menerima perlakuan tidak senonoh, sang ayah pernah merekam korban saat mandi dengan telepon seluler yang kini diamankan petugas.

Kasus kekerasan seksual yang dilakukan bapak kepada dua buah hatinya ini disayangkan ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI), jika dalam pemeriksaan medis nantinya pelaku dinyatakan sehat secara kejiwaan, KPAI meminta polisi untuk menghukum pelaku seberat-beratnya guna memberi efek jera.

Aksi pencabulan tersebut dilakukan tersangka di sebuah kamar hotel dan sebuah rumah kontrakan berukuran 4x5 meter di Kampung Pesing, Gadog, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, tempat pelaku tinggal bersama istri dan anak-anaknya.

Sementara tetangga sekitar mengaku terkejut tak menyangka sosok RH yang selama ini dikenal ramah dan supel tega mencabuli buah hatinya sendiri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Suarakan Mimpimu Akan Perbankan dan Menangkan Jutaan Rupiah!

Posted: 28 Nov 2017 09:16 PM PST

Sebagai seorang nasabah Bank, apakah kamu punya mimpi untuk meningkatkan keadaan sistem perbankan di masa depan? Sebuah sistem yang menurutmu bisa membuatmu dan para nasabah lainnya semakin terlayani dengan baik.

Misalnya, sederhana saja, kamu bermimpi di masa depan biaya transfer antar seluruh Bank gratis. Atau, kamu ingin ketika bepergian ke luar negeri, kamu bisa menemukan ATM Bank Nasional, sehingga dapat mengambil uang dengan mudah.

Contoh lain, kamu yang sedang merintis bisnis UKM, berharap bisa meminjam modal di Bank dengan sistem yang lebih mudah dan biaya bunga rendah. Atau, kamu punya mimpi yang lain?

Coba yuk, ceritakan mimpimu akan sistem perbankan Indonesia di masa mendatang dalam bentuk video. Kamu bisa menyuarakan pendapat dan berkesempatan mendapatkan hadiah jutaan rupiah dengan mengikuti kompetisi video Perbankan Versi Gue dari Bank BRI.

Seluruh Warga Nasional Indonesia (WNI) berusia 18-35 tahun bisa ikut serta dengan meng-upload video testimoni dan video kreatif tentang #PerbankanVersiGue ke vidio.com. Dalam membuat video, peserta dapat memilih satu dari tiga tema yang ada.

Tiga tema yang bisa dipilih adalah Evolusi Jasa Perbankan di Indonesia yang Membantu Penggunanya, Evolusi Fitur Perbankan di Indonesia yang Membantu UKM, dan Evolusi Industri Perbankan di Indonesia. Video yang dibuat cukup berdurasi satu sampai dua menit saja.

Periode pengumpulan video berlangsung dari 24 November 2017 pukul 00.00 WIB hingga 12 Desember 2017 pukul 23.59 WIB. Penentuan finalis 10 besar akan ditentukan oleh pihak juri dan diumumkan pada 17 Desember 2017.

Peserta yang masuk ke dalam 10 besar, boleh men-share link videonya ke media sosial dan mengajak followers-nya untuk memberikan dukungan suara agar terpilih menjadi pemenang favorit.

Usahakan  video yang kamu buat benar-benar kreatif dan mengandung opini yang inspiratif agar bisa menjadi juara utama dan mendapatkan hadiah belasan juta rupiah. Ya, Bank BRI menyediakan total puluhan juta rupiah untuk tiga orang pemenang utama.

Juara I bisa membawa pulang Rp 15 juta, Juara II Rp 7,5 juta, dan Rp 5 juta untuk Juara III. Sepuluh video terbaik juga berhak memperoleh Rp 500 ribu.

Asyik, kan? Setelah membawa pulang uang jutaan rupiah, siapa tahu impianmu juga bisa terwujud. Ayo segera ikuti kontesnya #BRIZZIVidioFair2017 sebelum kelewatan!

Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi info@vidio.com. Semoga berhasil!

 

 

(Adv)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bondan Winarno Ungkap Keinginan Terakhir

Posted: 28 Nov 2017 09:10 PM PST

Bondan Winarno, tokoh kuliner Indonesia, mengembuskan napas terakhirnya, Rabu (29/11/2017) di Rumah Sakit Harapan Kita pukul 09.05 WIB. Kepergiannya membawa duka bagi masyarakat Indonesia, khususnya pencinta jajanan Nusantara.

Sejak 2005 silam, Bondan Winarno sudah dinyatakan menderita penyumbatan arteri jantung. Ia pun sempat menjalani perawatan di Singapura, Malaysia, dan Indonesia.

Bondan Winarno ungkap keinginan terakhirnya (Foto: Instagram)

Pada 27 September 2017, Bondan Winarno menjalani dua operasi sekaligus. Beberapa tahun berada di Jakarta untuk melakukan check up, rupanya Bondan merindukan suasana tenang dan indah di sore hari.

Itu diungkapkan pria yang dikenal dengan jargonnya "maknyus" ini di akun Instagramnya, seminggu sebelum meninggal dunia. Bondan Winarno pun memperlihatkan sebuah gedung putih, dengan ayam jago yang diletakkan di atas menara gedung, saat matahari terbenam.

"Missing this sunset view from our rooftop (kangen dengan pemandangan matahari terbenam dari atap kami)," tulisnya sebagai keterangan gambar.

 

 

Suasana teduh dan damai itu ditemukan Bondan Winarno di Bali. Dan ini merupakan unggahan serta keinginan terakhirnya sebelum meninggal dunia.

Para warganet merasakan kehilangan atas meninggalnya Bondan Winarno. Mereka pun mendoakan agar mendiang damai di sisi-Nya.

Walaupun harus bolak-balik ke rumah sakit, Bondan Winarno tak membiarkan hal itu menghentikan kecintaannya pada dunia kuliner. (Source: Instagram/Maknyusbw)

"Dan senja ini bakalan jadi penoreh senyum dari atas sana Pak Bondan, selamat jalan pakar kuliner terbaik Indonesia beristirahatlah dengan tenang, karna surga telah menyambut," tulis akun @ruthdiyantika.

"Selamat jalan pak Bondan... RIP... You'll be missed...," tambah akun @siahaancorry.

"Innalillahi wa innalillah rojiun pak bondannn Semoga Amal Ibadah pak Bondan diterima disisiNYA dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahn tenang disana yaa pakkk kangen masa kecil kalo liat wisata kulinerrr," timpal akun @dinda_yusrini.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Perkuat Sayap Bisnis, Pelindo I Gandeng 14 BUMN

Posted: 28 Nov 2017 09:08 PM PST

PT Pelindo I (Persero) menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan 14 Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dalam rangka meningkatkan bisnisnya. Tujuan lainnya untuk mendorong kinerja perusahaan pelat merah yang masih di bawah target.

Penandatanganan ini dilakukan langsung oleh Direktur Utama Pelindo I, Bambang Eka Cahyana dengan direksi 14 BUMN, serta disaksikan oleh Deputi Bidang Usaha Konstruksi, Sarana dan Prasarana Perhubungan, Ahmad Bambang di Kementerian BUMN, Jakarta, Rabu (29/11/2017).

"Kerja sama ini kita harapkan bisa meningkatkan nilai tambah bagi Pelindo I dan BUMN lainnya dalam rangka pengembangan usaha masing-masing," kata Bambang Eka.

Sebanyak 14 BUMN yang bekerja sama tersebut adalah PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk, PT Adhi Karya (Persero) Tbk, PT Pengusahaan Daerah Industri Pulau Batam (Persero), PT Pelindo II (Persero), PT Djakarta Lloyd (Persero), PT Asuransi Jasa Indonesia (Persero), PT Asuransi Kredit Indonesia (Persero), dan PT Taspen (Persero).

Selain itu ada PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero), serta satu perusahaan swasta yaitu PT Bank Central Asia Tbk.

Tidak hanya itu untuk kerja sama publikasi, Pelindo I juga menggandeng PT Balai Pustaka (Persero), Perum LKBN Antara, Perum Produksi Film Negara, sedangkan kerja sama pengelolaan rumah sakit juga digandeng PT Pertamina Bina Medika.

Bambang mencontohkan, kerja sama dengan Pelindo II dalam rangka pengembangan pemasaran pelayanan jasa pandu di Selat Malaka. Sedangkan dengan PT PP adalah pengembangan pelabuhan Kuala Enok, Pelabuhan Batu Ampar, Batam, dan terminal petikemas Pelintung.

"Ini juga bentuk tindak lanjut dari hasil Rakor BUMN di Bengkulu, di mana kita harus bantu BUMN yang perform-nya masih di bawah untuk bisa kembali bangkit," tegasnya.

Sementara itu, Ahmad Bambang menambahkan, Kementerian BUMN sedang fokus mengurangi jumlah BUMN yang merugi di tahun ini. Dengan saling bersinergi tersebut, diharapkan dapat membantu tujuan itu.

"Jadi memang kita sedang terapkan model bapak asuh dan anak asuh agar jumlah BUMN rugi itu berkurang. Tahun ini kita targetkan yang masih merugi itu di bawah 10, kalau tahun kemarin itu ada 25 BUMN," tutup Ahmad Bambang.

Tonton Video Pilihan Ini

PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) I mencatat kinerja positif pada semester pertama 2017. Trafik kunjungan kapal, baik dalam call maupun gross tonnage (GT) mencatat kenaikan.

Direktur Utama Pelindo I Bambang Eka Cahyana mengatakan, realisasi trafik kunjungan kapal selama semester I-2017 mencapai 32.358 call. Jumlah ini meningkat 5,64 persen dibanding periode yang sama tahun lalu mencapai 30.630 call.

Peningkatan ini setara dengan 70.985.837 GT, meningkat 11,93 persen dibandingkan pencapaian tahun lalu, 63.418.907 GT. "Volume bongkar muat juga menunjukkan pertumbuhan positif," kata Bambang di Medan, seperti dikutip Senin 4 September 2017.

Adapun realisasi bongkar muat barang mencapai sebesar 27.574.445 ton atau tumbuh hingga 44,78 persen pada semester I-2017 dibandingkan periode yang sama tahun lalu, sebesar 19.045.910 ton.

Peningkatan angka realisasi bongkar muat yang cukup signifikan terpicu peningkatan arus barang ekspor dan impor seperti bungkil, karet, baja, BBM, gula pasir, gandum, pupuk curah, dan semen yang terjadi di pelabuhan Belawan, Dumai, Lhokseumawe, dan Gunung Sitoli.

"Melalui peningkatan kualitas layanan secara terus menerus, pertumbuhan positif trafik kunjungan kapal juga diikuti pertumbuhan kinerja operasional secara signifikan," dia menjelaskan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

NBA: Suns Beri Bulls Kekalahan Ke-16

Posted: 28 Nov 2017 09:08 PM PST

Phoenix Suns makin membuat Chicago Bulls makin terpuruk di NBA. Dalam lanjutan NBA yang berlangsung di United Center, Suns beri Chicago Bulls kekalahan ke-16 dengan skor 104-99.

Devin Booker menjadi pemain Phoenix Suns paling cemerlang setelah mencetak 33 poin, 9 rebound dan 4 assist. Disusul small Forward Suns, TJ Warren yang mencetak 25 poin, 7 rebound dan 1 assist.

Di kubu Bulls sendiri, Justin Holiday dan Kris Dunn sumbang poin terbesar. Holiday cetak 25 poin, sedangkan Dunn 24 poin.

Penampilan apik dua Guard Bulls ini tidak diikuti pemain lainnya. Center Bulls, Robin Lopez hanya mampu cetak 10 poin, tak jauh berbeda dengan pemain cadangan Bobby Portis yang cetak 9 poin.

Dengan kekalahan ini, Bulls makin terbenam di klasemen sementara NBA wilayah Timur. Mereka berada di posisi paling buncit.

 

 

 

Guard Phoenix Suns, Devin Booker koleksi poin tertinggi saat melawan Bulls (AP Photo/Charles Rex Arbogast)

Duel dua tim yang sedang menurun di NBA ini sebenarnya berjalan seru sejak kuarter pertama. Suns dan Bulls saling berbalas poin.

Bulls sukses mengoleksi poin lebih banyak di kuarter pertama. Klub dengan logo banteng ini unggul 29-28 dari Suns di kuarter pertama.

Kuarter kedua ditandai dengan tembakan tiga poin Daniels yang langsung membuat Suns berbalik unggul 31-29. Skor ketat 35-31 untuk Suns sempat bertahan lama.

Suns ungguli Bulls dalam perolehan poin di kuarter kedua. Mereka koleksi 18 poin sehingga berbalik unggul 46-43 di akhir kuarter kedua.

Pemain Phoenix Suns, Marquese Chriss (AP Photo/Charles Rex Arbogast)

Duel berjalan ketat kembali di kuarter ketiga. Suns dan Bulls sama-sama koleksi 27 poin.

Ditandai 3 poin yang dicetak Booker, Suns akhiri kuarter ketiga dengan keunggulan tipis 73-70. Booker sudah bukukan 27 poin hingga kuarter ketiga.

Pada kuarter keempat, Suns tak mau sia-siakan momentum. Mereka memperoleh poin cepat usai TJ Warren cetak poin lewat Dunk sehingga membuat skor berubah 75-70.

Suns sempat mengunci perlawanan Bulls. Suns kunci Bulls dengan skor 80-70 selama tiga menit. Suns akhiri perlawanan Bulls dengan skor 104-99.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Riuh Para PNS Berebut Swafoto dengan Jokowi

Posted: 28 Nov 2017 09:03 PM PST

Presiden Joko Widodo atau Jokowi menghadiri HUT KOPRI ke-46, Rabu, 29 November 2017 di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat. Presiden bertugas sebagai inspektur upacara yang berlangsung dari pukul 07.30 WIB hingga sekitar 08.55 WIB.

Usai memberikan keterangan kepada pers, Jokowi bersama beberapa jajaran menterinya berjalan menuju mobil RI-1 untuk meninggalkan lokasi upacara. Namun, kepergian Jokowi ini ditahan oleh sekelompok peserta upacara yang menggunakan seragam batik biru pegawai negeri sipil.

Rupanya para peserta upacara mendekati Jokowi dan berusaha mengabadikan momen tersebut dari kamera ponsel.

"Pak, foto dong, Pak, foto," ujar salah seorang Ibu-Ibu disertai sahut-sahutan setuju dari peserta upacara lainnya.

Jokowi sontak menghentikan langkahnya.

"Foto?" tanya Presiden Jokowi sambil menyalami para peserta. Jokowi pun tak segan berpose bersama peserta upacara dan tak lupa menyunggingkan seulas senyum.

"Pak, sehat-sehat terus, ya, Pak," pesan salah satu peserta kemudian dibarengi sahut-sahutan dari peserta yang lain.

"Iya, Pak, jaga kesehatan!" salah satu peserta upacara berteriak.

Menyaksikan kejadian tersebut dari sisi samping presiden, Menteri dalam Negeri Tjahjo Kumolo dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan turut tersenyum.

Setelah Jokowi masuk ke dalam mobil, peserta upacara berganti berebut foto dengan Anies Baswedan.

"Pak Anies foto dong Pak Anies," sahut salah seorang peserta upacara.

"Ya Allah Ya Rabbi..." ujar salah seorang peserta mengungkapkan kebahagiannya setelah sukses berswafoto dengan Anies.

Upacara Peringatan HUT Korpri dihadiri oleh ratusan pegawai pemerintahan dari berbagai instansi, seperti Lemhanas, Ombudsman, OJK, dan BUMN. Dengan berseragam batik biru, para pegawai memadati Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat, sejak 06.30 WIB.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

China Pulangkan 10 Pembelot Korea Utara, Bagaimana Nasibnya?

Posted: 28 Nov 2017 09:03 PM PST

China telah mengirim pulang sekelompok pembelot Korea Utara, meski seorang anggota keluargnya memohon agar mereka tak dikembalikan ke negara yang dipimpin oleh Kim Jong-un itu.

Kelompok yang terdiri dari 10 orang itu ditahan di China pada awal November setelah menyeberang perbatasan Tiongkok-Korut secara diam-diam.

Seorang pria Korut yang membelot pada 2015 mengatakan bahwa istri dan anak laki-laki mereka yang berusia 4 tahun berada di dalam kelompok itu. Ia menyebut, mereka dapat saja dibunuh jika dikirim kembali ke Korea Utara.

Pria bernama Lee itu pun menyadari bahwa kelompok pembelot Korea Utara itu dikirim ke sebuah pusat penahanan di Korut. Baik China maupun Korea Selatan belum memberikan komentar atas nasib kelompok itu.

"Saat ini saya yakin bahwa mereka ada di pusat penahanan," ujar Lee yang melarikan diri ke Korsel pada 2015, seperti dikutip dari BBC, Rabu (29/11/2017).

"Saya mendengar jika Anda menghabiskan satu bulan di sana, Anda menjadi sangat lemah karena kekurangan makanan. Anda akan kehilangan berat badan secara drastis karena tak ada yang bisa dimakan. Anda hanya akan mendapat paling banyak 20 biji jagung per hari."

"Saya benar-benar tak bisa mengungkapkan perasaan saya. Dunia terasa seperti neraka saat ini," kata Lee.

Kelompok pembelot itu ditangkap dalam sebuah penyergapan di sebuah rumah di Shenyang, Provinsi Liaoning, pada 4 November. Penangkapan itu dilakukan di tengah tindakan keras oleh China terhadap para pembelot Korea Utara.

Menurut Human Rights Wastch (HRW) layanan keamanan China menangkap setidaknya 49 pembelot Korea Utara sepanjang Juli hingga September. Pada 2016, terdapat 51 orang yang tercatat dalam kurun 12 bulan.

 

Wakil Direktur HRW Asia, Phil Robertson, mengatakan bahwa dengan mengembalikan kelompok pembelot itu, China terlibat dalam penyiksaan, kerja paksa, pemenjaraan, dan kekerasan lainnya yang akan mereka alami.

Kementerian Luar Negeri China sebelumnya mengatakan, pihaknya tak mengetahui rincian kasus tersebut. Namun, mereka akan mengikuti undang-undang domestik dan internasional dalam memperlakukan hal itu.

China secara paksa memulangkan warga Korea Utara meski negara tersebut menjadi bagian dari Konvesi PBB tentang Pengungsi pada 1951. Konvensi itu mewajibkan para penandatangan untuk tak mengembalikan pengungsi, jika mereka kemungkinan menghadapi ancaman penganiayaan dan penyiksaan.

Namun China menyebut para pembelot sebagai migran ilegal, bukan pengungsi.

Pada 2014, Komisi Penyelidik PBB untuk Hak Asasi Manusia mengatakan bahwa Korea Utara bertanggung jawab atas pelanggaran hak asasi manusia yang "sitematis, luas, dan berat". Komisi itu juga menyebut Korut melakukan kejahatan terhadap kemanusiaan.

"Orang-orang mengatakan bahwa Kim Jong-un adalah orang jahat," ujar Lee.

"Tapi sama buruknya memulangkan pembelot ke Korea Utara karena tahu mereka akan dikirim ke kamp-kamp politik dan menghadapi kematian mereka. Hampir lebih buruk dibanding kaki tangannya, karena mengetahui apa yang Anda lakukan adalah hal buruk," imbuh dia.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bondan Winarno Rekomendasikan 5 Kuliner Indonesia Ini

Posted: 28 Nov 2017 09:02 PM PST

Bondan Winarno meninggal pada Rabu (29/11/2017). Banyak pihak yang terkejut akan berita ini. Semasa hidupnya, Bondan dikenal sebagai tukang icip makanan dari seluruh penjuru daerah, salah satunya Indonesia. Ia pernah dibuatkan program acara televisi yang bertemakan makanan.

Bondan Winarno pergi ke suatu daerah di Indonesia dan mencicipi masakan khas dari daerah tersebut. Biasanya, Bondan ditemani partner host untuk berwisata kuliner di daerah tersebut. Penasaran makanan apa saja yang pernah dicicipi Bondan 'Maknyus'?

1. Nasek Krawu Buk Tiban

Nasi Krawu merupakan salah satu makanan khas Gresik. Nasi Krawu Bu Tiban merupakan nasi krawu yang pertama di Gresik sehingga Bondan Winarno tertarik mengunjungi tempat legendaris ini pada 22 September lalu. Nasi Krawu Bu Tiban ini kini sudah dilanjutkan oleh generasi ketiga dari Bu Tiban.

Nasi krawu sendiri merupakan variasi dari nasi campur. Nasi ini terdiri dari suwiran daging sapi yang ditambah dengan serundeng kelapa. Tak lupa jerohan sapi seperti babat dan usus. Biasanya ditambahkan sedikit kuah agar terasa lebih nikmat. Kuahnya sendiri berasal dari kaldu usus. Ini salah satu kuliner yang direkomendasikan Bondan Winarno.

 Nasek Krawu Buk Tiban (instagram/@maknyusbw)

Saksikan video berikut ini:

2. Lamang Tapai dan Kawa Daun

Kuliner asal Biaro ini pernah dicicipi Bondan Winarno pada 12 September lalu. Lamang tapai sendiri merupakan jajanan tradisional khas minang yang terbuat dari beras ketan. Lamang tapai dimasak dengan menggunakan media bambu yang dimasukkan beras ketan.

Sementara Kawa daun merupakan minuman yang terbuat dari daun kopi yang diseduh layaknya teh. Tak sembarang daun kopi bisa diseduh melainkan berasal dari daun kopi pilihan yang disangrai selama 12 jam kemudian diseduh layaknya teh. Cocok disantap ketika berada di daerah berudara dingin.

Lamang Tapai dan Kawa Daun (instagram/@maknyusbw)

3. Laklak

Laklak merupakan salah satu kudapan khas Bali. Ia memiliki tekstur lentur seperti kue lumpur. Kue laklak ini berbahan dasar tepung beras dengan warna hijau dari daun suji dan daun pandan. Biasanya disajikan dengan kelapa parut kasar dan saus gula merah. Bentuknya mirip dengan surapi namun berwarna hijau.Bondan 'Maknyus' mencicipi kue laklak ini di Warung Laklak Dah Lolet pada 29 Agustus lalu.

Laklak (instagram/@maknyusbw)

4. Choi Pan

Choi Pan merupakan salah satu makanan khas dari Pontianak. Makanan ini mengombinasikan rasa asin, manis, dan pedas dalam 1 kudapan. Makanan ini terbuat dari kucai dan bengkuang yang kemudian dibungkus dengan kulit berbahan tepung beras dan sagu. Bentuknya mirip dengan pastel namun berwarna putih.

choi pan (instagram/@maknyusbw)

5. Ayam Menyatnyat

Selain ayam betutu, Bali juga punya olahan daging ayam lainnya, yakni Ayam Menyatnyat. Uniknya kuliner ini membuat Bondan 'MakNyus' tertarik mencicipinya pada 5 April lalu. Ayam menyatnyat sendiri merupakan daging ayam yang diolah dengan bumbu seperti salam, sereh, dan lengkuas. Menyatnyat sendiri merupakan salah teknik mengolah makanan khas Bali. Caranya, bahan makanan dimasak bersama sedikit air dan bumbu-bumbu hingga airnya menyusut atau asat. Nyat-nyat sendiri merupakan bahasa Bali yang berarti surut.

ayam menyatnyat (instagram/@maknyusbw)

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Luar Biasa, Counterpain Mud Warrior 3 Jadi Event Paling Seru

Posted: 28 Nov 2017 09:02 PM PST

Tak ada raut wajah sedih atau kecewa yang tampak dari para peserta Counterpain Mud Warrior 3 di Ubaya Training Center, Trawas, Minggu (26/11). Padahal mereka harus berkotor-kotoran, jatuh-bangun, dan beresiko cidera ketika melewati 23 obstacle di Counterpain Mud Warrior 3. Namun, yang tampak adalah wajah-wajah penuh kebanggaan dan bahagia bisa mencapai garis finis dan mendapatkan medali warrior.

Counterpain Mud Warrior adalah event olahraga lari penuh tantangan atau Obstacle Course Racing (OCR) yang menguji ketahanan fisik dan memacu andrenalin. Sebagai pionir obstacle course racing di Indonesia, Counterpain Mud Warrior 2017 telah diselenggarakan di tiga 3 lokasi, yakni Sentul-Bogor, Tahura-Yogyakarta, dan UTC-Trawas, Jawa Timur. Counterpain Mud Warrior 3 menempuh rute sejauh 7 KM dengan 23 obstacle alami dan buatan. Terdapat 2 kategori lomba, yakni Elite Runner dan Warrior Runner.

Counterpain Mud Warrior 3 di Trawas.

Melihat apa yang terjadi dilapangan dan dari foto-foto serta postingan di Instagram dan social media lain dengan hashtag #Counterpain #CounterpainMudWarrior3 #MudWarrior3, sangat terlihat bahwa Counterpain Mud Warrior 3 berjalan dengan sukses dan luar biasa seru.

Tercatat ada sekitar 1000 orang yang yang berasal dari berbagai latar belakang, mulai dari komunitas lari, hobi, keluarga dan ekspatriat hingga TNI-Polri mengikuti event Counterpain Mud Warrior 3 yang mengambil lokasi di bawah kaki gunung Penanggungan, Jawa Timur.

Kebanyakan dari para peserta yang disebut Warrior mengaku bahwa Counterpain Mud Warrior 3 menjadi event olahraga yang paling seru, keren, dan berkesan selama rangkaian Counterpain Mud Warrior 2017. Dua publik figur tanah air yang juga mempunyai hobi berolahraga, Marshall Sastra dan Fero Walandouw mengakui bahwa event Counterpain Mud Warrior 3 berlangsung sangat seru dan menantang.

Keduanya pun memiliki pendangan yang berbeda, soal obstacle yang paling menantang dan memicu andrenalin Counterpain Mud Warrior 3.

MUD Warrior Counterpain (Adrian Putra/bintang.com) 

"Obstacle yang paling menarik Great Wall, nyobain sampai 4 kali gara-gara penasaran. Akhirnya berhasil juga sampai di atas, setelah 4 kali nyoba. Counterpain Mud Warrior bagus banget, semoga hadir di berbagai kota sehingga lebih banyak orang di seluruh Indonesia bisa berpartisipasi," ujar Marshall Sastra di lokasi.

MUD Warrior Counterpain (Adrian Putra/bintang.com) 

Senada dengan Marshall, Fero juga mengakui bahwa obstacle di Counterpain Mud Warrior tidak semua mudah dilewati. "Seru banget, obstacle-nya menantang dan tentunya gak gampang kita lewati dan menguji kekuatan fisik setiap warrior yang ada di sini. Yang sulit itu waktu di Rope Climb, karena itu membutuhkan keahlian, kekuatan tangan, dan berat badan yang cukup ringan untuk bisa memanjat tali," ujar Fero Walandouw.

Apa yang dirasakan para peserta pun sesuai dengan harapan Luli Berliana, Brand Manager Counterpain.v"Sebagai event terakhir di tahun 2017, Counterpain Mud Warrior 3 memang dibuat lebih seru dan menantang bagi para peserta. Jarak lari lebih panjang dan obstacle pun lebih banyak. Setelah ada di sini, kita lihat acara memang lebih seru dari dua event sebelumnya," ujar Luli Berliana di lokasi Counterpain Mud Warrior 3, Trawas, Jawa Timur.

Counterpain menyediakan Counterpain Recovery Lounge dengan layanan fisioterapi bagi pelari untuk mendapatkan penanganan cidera olahraga ringan tanpa dikenakan biaya. Physiopreneur Surabaya, Pujayanti menjelaskan di Counterpain Recovery Lounge, terapis memberikan streching bagi finisher yang sudah selesai untuk recovery.

"Rata-rata para peserta hanya mengalami keluhan kram, otot ketarik dan memar-memar. Mereka yang kram dan otot ketarik kami berikan Counterpain Cream, beberapa ada juga yang diberi kinesio tapping," ujar Pujiyanti. Setelah melewati beragam obstacle Counterpain Mud Warrior 3, Marshall Sastra dan Fero Walandouw juga mendatangi Counterpain Recovery Lounge.

Marshall Sastra dan Fero Walandouw di Counterpain Recovery Lounge.

Keduanya berkomentar bahwa kehadiran Counterpain sangat membantu meredakan kram dan nyeri otot yang dialami setelah berolahraga berat.

Melihat antusias peserta seperti di Counterpain Mud Warrior 3, Luli mengatakan pihaknya bersemangat untuk menggelar acara Counterpain Mud Warrior 2018 yang lebih seru lagi dengan obstacle yang lebih menantang.

Khamid, yang akrab di sapa Somad dari Komunitas Fakerunners Semarang meraih juara pertama kategori Elite Male Warrior. Ditanya mengenai rahasia keberhasilannya menaklukkan obstacle dan menjadi yang tercepat di Counterpain Mud Warrior 3, Khamid mengatakan bahwa kuncinya adalah latihan dan punya ketahanan tubuh yang kuat.

"Rutenya sangat seru dan menantang. Pada obstacle Rope Climb agak sulit karena talinya licin, namun dengan latihan dan punya ketahanan yang bagus jadi bisa berhasil menyelesaikan seluruh obstacle," ujar Smoad.

Pemenang Counterpain Mud Warrior 3 kategori Elite Warrior Male.

Senada dengan Somad, peraih juara pertama kategori Elit Female Warrior bernama Dwi dari Akademi Angkatan Laut mengatakan bahwa latihan rutin yang dilakukannya menjadi faktor sukses menaklukan berbagai obstacle di Counterpain Mud Warrior 3.

"Luar biasa sekali hari ini, ternyata tantangan yang ada tidaklah mudah seperti yang dilihat. Dengan latihan rutin, pantang menyerah dan semangat terus, akhirnya saya bisa menyelesaikan tantangan," ujar Dwi.

Pemenang Counterpain Mud Warrior 3 kategori Elite Warrior Female.

Baik Dwi maupun Somad berharap, event Counterpain Mud Warrior tahun depan hadir dengan berbagai tantangan yang lebih seru dan lebih banyak lagi peserta yang berpartisipasi. Berikut ini daftar para pemenang Counterpain Mud Warrior 3.

Elite Male

1. 0186 Khamid

2. 0082 Rama Arum Dimas

3. 0081 Ari Masrudi

Elite Female

1. 0130 Dwi

2. 0131 Nurida

3. 0123 Herlina

Elite Military

1. 0956 Andri Heryanto

2. 0370 Abdilah Jalil Rasyid

3. 0957 Rizky kusmayadi

 

(Adv)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3: Pria Nikahi 3 Wanita Sekaligus, Rahasia Simbol Studio FIlm

Posted: 28 Nov 2017 09:00 PM PST

Pesta pernikahan layaknya dilangsungkan antara sepasang suami-istri. Artinya satu pria berpasangan dengan satu wanita.

Namun apa jadinya jika seorang pria menikahi 3 wanita sekaligus seperti yang baru-baru ini viral di media sosial. Tampak seorang pria berada dalam satu pelaminan bersama 3 wanita yang diduga menjadi istrinya.

Artikel seputar kabra menghebohkan itu pun menjadi yang paling banyak dikunjungi pembaca Citizen6, Liputan6.com.

Sementara itu, artikel tentang rahasia yang tersembunyi dalam simbol studio film mampu menempati urutan kedua terpopuler. Diikuti artikel seputar ilmuan asal Korea Selatan yang menemukan obat anti kebotakan, pada urutan ketiga terpopuler.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. Heboh Foto Pria Menikah dengan 3 Wanita Sekaligus, Ini Faktanya

Foto seorang pria yang menikah dengan tiga orang wanita sekaligus, viral di media sosial. Foto-foto tersebut dibagikan oleh akun Khamaludin, Minggu (27/11/2017).

Menurut Khamaludin, pria di dalam foto tersebut merupakan adiknya sendiri yang baru saja menikah. Dalam foto itu, terlihat seorang pria berpakaian pengantin berwarna biru tampak kompak dengan tiga orang wanita yang juga berbaju pengantin, tapi dengan warna pakaian yang berbeda.

Selengkapnya..

Kamu senang menonton film? Saat kita menonton film, biasanya terdapat logo studio yang muncul pada awal film. Di balik logo studio film tersebut, ternyata tersimpan sejumlah fakta yang jarang diketahui banyak orang.

Berikut ini merupakan sejumlah fakta di balik dibuatnya logo studio film Hollywood, melansir Brightside, Jumat (24/11/2017).

Selengkapnya..

Para ilmuwan di Korea Selatan mengklaim berhasil menemukan obat untuk kebotakan. Obat itu diyakini dapat menyelamatkan jutaan orang dari kengerian rambut rontok.

Obat untuk kebotakan itu diciptakan oleh satu tim dari Universitas Yonsei yang dipimpin oleh Profesor Choi Kang Yel. Obat yang disebut PTD-DBM itu sendiri merupakan suntikan biokimia yang membuat folikel rambut seseorang tumbuh kembali.

Selengkapnya..

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sensasi Musim Dingin di I Love Bazaar Jakarta, Ada Apa Saja?

Posted: 28 Nov 2017 09:00 PM PST

I Love Bazaar Jakarta, salah satu event kekinian yang selalu ditunggu-tunggu hadir kembali di Level 5 Exhibition Hall (West), Grand Indonesia pada 7-10 Desember 2017. Mengambil tema Winter is Here, apa yang berbeda dari I Love Bazaar Jakarta dari tahun-tahun sebelumnya?

Selain memanjakan Anda dengan 80 brand apparel, kuliner, craft, dan knick knacks atau pernak-pernik, akan ada Photo Exhibition by Diera Bachir dan berbagai macam workshop tentang Beauty, fashion dan craft. Ada juga acara menarik seperti beauty talkshow dan launching produk baru dari brand terkenal.

Penasaran siapa saja pengisi acara I Love Bazaar Jakarta? Di antaranya Beautypreneur Talkshow dari ESQA, Styling Presentation by Macrame, Craft Workshop with Magnolia & Qlapa.com, Photo Exhibition with Diera Bachir feat 25 Young Mom Actress, dan masih banyak lagi.

Nah, luangkan waktu untuk menikmati musim dingin sambil belanja, kuliner, dan aktivitas seru lainnya di I Love Bazaar Jakarta. Catat tanggalnya dan jangan sampai kelewatan ya. Info lengkap kunjungi instagram @ilovebazaarjkt

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ayah Tega Jadi Predator Anak Kandung Sendiri

Posted: 28 Nov 2017 09:00 PM PST

R, warga Sukun, Kota Malang, Jawa Timur, menjadi bukti nyata predator anak bisa dari keluarga sendiri. Pria berusia 36 tahun itu tega menyetubuhi anak kandungnya sendiri selama lima tahun terakhir.

Aksi bejat R menjadi predator anak kandung sendiri sudah berlangsung sejak 2012 silam. Saat putrinya duduk di kelas empat sekolah dasar hingga kini kelas sembilan sekolah menengah pertama.

Kasat Reskrim Polres Malang Kota, AKP Ambuka Yudha mengatakan, pelaku ditangkap setelah korban memberanikan diri menceritakan perbuatan bejat itu.

"Pelaku sempat kabur selama tiga hari. Tapi bisa ditangkap setelah diajak istrinya bertemu di suatu tempat," ucap Ambuka di Malang, Selasa, 28 November 2017.

Aksi bejat R ini terjadi saat korban masih kelas empat sekolah dasar. Ketika itu, korban sedang menonton drama Korea di rumah yang terdapat adegan ciuman. Mengetahui itu, pelaku bukannya mematikan televisi atau menasihati putrinya, melainkan menyuruh putrinya membuka baju.

"Saat itulah terjadi persetubuhan di dalam rumah. Ibu korban sedang tidak ada di rumah," ujar Ambuka.

Sejak kejadian itu, pelaku terus menyetubuhi anak kandungnya. Berdasarkan pengakuan korban, dalam sepekan ulah bejat itu bisa terjadi hingga delapan kali. Pelaku leluasa memangsa anak kandungnya lantaran rumah sepi. Ibu korban tak di rumah sebab bekerja sebagai buruh pabrik.

Perilaku asusila pelaku terus berlangsung hingga korban kelas tiga sekolah menengah pertama. Korban diancam akan dipukuli jika bercerita pada siapapun. Korban yang tak tahan terus-menerus diperlakukan cabul ayahnya itu akhirnya memberanikan diri bercerita.

"Korban bersama ibunya kemudian melapor ke kami. Pelaku bisa ditangkap setelah sempat kabur," ujar Ambuka.

R pelaku predator anak kandung sendiri itu dijerat pasal 81 ayat 2 dan ayat 3 Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2016 tentang Perlindungan Anak. Pelaku diancam 15 tahun penjara dan masa hukuman bisa bertambah sepertiga masa hukuman karena korban adalah anak kandung.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Predator anak di Yogyakarta beraksi dengan iming-iming dua keping uang logam Rp 500

Sebelumnya, predator anak di Yogyakarta berinisial AJ (22) dibekuk aparat Polresta Yogyakarta selang satu hari setelah mencabuli seorang anak laki-laki berusia sembilan tahun di toilet masjid wilayah Kecamatan Gondokusuman.

Laki-laki yang bekerja sebagai karyawan bidang pemasaran salah satu bank swasta di Yogyakarta ini sudah dua kali mencabuli korban dalam kurun waktu dua minggu.

Pelaku melihat korban bermain sendirian di area masjid. Korban merupakan anak dari salah satu warga sekitar. Peristiwa pertama terjadi pada awal November 2017. Ia memberi iming-iming uang sebesar Rp 5.000 kepada korban dengan syarat korban ikut ke kamar mandi. Korban pun menuruti perkataan pelaku.

Pada, Rabu, 15 November 2017, korban kembali ke masjid. Seusai salat dia melihat korban berada di areal itu. Ia kembali meluncurkan modusnya. Kali ini, pelaku memberi iming-iming dua keping uang logam Rp 500 dan mengajak korban ke kamar mandi. Pelaku kembali menyodomi korban.

Seusai kejadian, korban menangis dan pulang ke rumah serta menceritakan kejadian itu kepada ibunya. Sang ibu yang marah segera mendatangi masjid dan bertemu dengan pelaku. Namun, pelaku tidak mengakui perbuatannya.

"Ibu korban langsung melaporkan kepada kami dan kami lakukan penelusuran, sehingga pelaku segera tertangkap," ujar Kompol Kasim Akbar Bantilan, Kasat Reskrim Polresta Yogyakarta, Selasa, 21 November 2017.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Anak Langit Rebut Sinetron Paling Ngetop di SCTV Awards 2017?

Posted: 28 Nov 2017 09:00 PM PST

Malam Puncak SCTV Awards 2017 akan digelar Rabu (29/11/2017) nanti malam. Dalam acara ini, seperti biasa akan ada pemberian piala untuk 13 kategori nominasi yang sebelumnya telah terpilih melalui polling. Sistem polling sendiri tahun ini tak hanya menyertakan SMS saja, namun juga lewat media sosial Twitter dan BBM Polling.

Tak hanya ditunggu para artis yang masuk nominasi, pengumuman pemenang tiap kategori tentu juga membuat penggemar dan pemirsa setia SCTV tak sabar menanti. Pemenang untuk Sinetron Paling Ngetop pun jadi salah satu kategori nominasi paling bikin penasaran di gelaran SCTV Awards tahun ini.

Bagaimana tidak. Hanya satu judul sinetron saja yang masih tayang di SCTV saat ini, masuk dalam daftarnya. Sinetron tersebut tak lain adalah Anak Langit. Tayang sejak 20 Februari 2017 lalu, sinetron yang dibintangi sederet bintang muda berbakat itu sendiri telah menembus 449 episode hingga tayangan Selasa (28/11/2017) tadi malam.

 

Tak hanya itu, Anak Langit bahkan menyumbang nama terbanyak dalam kategori nominasi lain. Terhitung, produksi Sinemart ini menempatkan 9 nama yang terbagi di enam kategori. Mereka adalah Aktor Utama (Stefan William), Aktris Utama (Ranty Maria), Aktor Pendamping (Cemal Farukh, Caesar Hito dan Dylan Carr), Aktris Pendamping (Marcella Daryanani dan Raya Kitty), Soundtrack Sinetron (Elang), dan Sinetron Ngetop untuk Anak Langit.

Sementara lawan Anak Langit di nominasi Sinetron Paling Ngetop tahun ini adalah Berkah Cinta, DIA, Dua Wanita Cantik dan Jodoh yang Tertukar. Seperti dikatakan di awal, empat judul tersebut sudah tamat alias sudah tak tayang di SCTV. Judul pertama telah berakhir Juli 2017 lalu. Sedang dua judul terakhir sama-sama habis pada awal Oktober 2017. Hanya DIA yang terhitung fresh lantaran baru menayangkan episode pamungkasnya pada 10 November 2017 lalu.

Melihat data-data tersebut, langkah Anak Langit menyabet piala Sinetron Paling Ngetop tentu bisa dibilang paling lengang. Bukan hal mudah rasanya bagi sinetron ini untuk menggenggam piala. Dan wajar pula jika gelar Sinetron Paling Ngetop pada akhirnya memang akan disandang sinetron tersukses SCTV sepanjang 2017 tersebut. Bukan begitu?

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Seperti Ini Sebenarnya Pola Makan Bondan Winarno

Posted: 28 Nov 2017 09:00 PM PST

Salah satu tokoh kuliner Indonesia, Bondan Winarno, meninggal dunia pada Rabu (29/11/2017) di usia 67 tahun. Namanya populer setelah menjadi pembawa acara kuliner di sebuah stasiun televisi swasta.

Dalam ingatan masyarakat, Bondan Winarno dikenal sebagai orang yang sudah mencicipi aneka makan lezat dari seantero Nusantara. Walau begitu, dalam keseharian dia menjalankan pola makan sehat.

Bondan Winarno sempat bercerita kepada Health-Liputan6.com di 2015, bahwa sejak usia 55 dia mengatur makanan yang masuk ke dalam tubuhnya. Bondan mengawali hari dengan makan buah seperti pepaya.

Baru, pada makan siang ayah dari Gwendolin Winarno ini makan berat. Dia sering menjadikan nasi merah, singkong, roti gandum, roti pita sebagai sumber karbohidrat. Salah satu makanan yang dia suka saat makan siang adalah paduan trancam dan singkong rebus atau salad dengan roti pita.

Di sore hari, dia akan camilan sehat seperti havermut atau oatmeal. Lalu di pukul lima sore dia akan menyantap aneka kacang-kacangan. Bondan Winarno mengaku gemar makan kacang almond.

 

 

Saksikan juga video menarik berikut:

Bondan Winarno (Foto: Instagram @maknyusbw)

Saat makan malam, Bondan Winarno makan lebih awal, yakni 18.30. Sengaja dipilih jam itu agar fungsi pencernaan bekerja dengan baik.

Setelah pukul 19.00, dia mengurangi asupan cairan yang masuk ke tubuh. Jika pun minum hanya seteguk untuk memasahi kerongkongan.

"Tak banyak minum pada malam hari karena saya sudah tua. Kandung kemih sudah lemah, kalau saya banyak minum nanti baru dua jam tidur terbangun. Padahal, tubuh butuh waktu empat jam nonstop tidur untuk mencerna makanan," ucap Bondan saat itu.

Walau terapkan pola makan sehat, Bondan pun tak menolak makanan nikmat lain. Sesekali pria asal Surabaya ini masih menikmati makanan Padang.

Itulah cerita Bondan semasa hidup. Kini, sosok yang dikenal dengan 'Maknyus'-nya itu telah tiada. Selamat jalan, Bondan Winarno...

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Heboh, Update Android Bikin Pengguna Kehilangan Data

Posted: 28 Nov 2017 09:00 PM PST

Pembaruan atau update Android biasanya dilakukan untuk menghilangkan bug yang ada di dalam perangkat. Sayangnya tidak demikian dengan pembaruan yang dihadirkan oleh Blue Products.

Vendor smartphone asal Miami yang dikenal menjual smartphone murah di Amerika Serikat ini malah menghadirkan pembaruan yang membuat penggunanya marah.

Bagaimana tidak, berdasarkan laporan beberapa pengguna, update yang ditujukan kepada pemilik perangkat Blue Life One XA itu malah menyusahkan pengguna.

Sebagaimana dikutip Tekno Liputan6.com dari Phone Arena, Rabu (29/11/2017), pengguna yang telah mengunduh pembaruan tersebut malah tak bisa menyelesaikan proses update.

Masalahnya saat menyelesaikan update, pengguna malah diminta memasukkan password dan rupanya hal tersebut adalah bug.

Meski begitu, ada hal yang bisa dilakukan untuk menyelesaikan masalah ini yakni dengan menjalankan opsi factory reset. Artinya, data-data pengguna di dalam perangkat tersebut justru akan hilang.

Masalah ini dialami oleh pengguna perangkat Blu Life One X2 yang ada di beberapa negara lainnya di dunia. Sayangnya tidak jelas apakah Blu Products bakal segera menangani masalah ini atau tidak.

Kendati demikian, perusahaan mengaku masih melakukan investigasi guna menyelesaikan permasalahan update berbuntut data hilang tersebut.

Pembaruan sebuah software biasanya akan menghadirkan performa perangkat yang lebih baik. 

Untuk itu, penggguna perlu memastikan kalau sistem operasi Android di smartphone kamu versi terbaru. Ini dikarenakan pembaruan versi berarti banyak perbaikan bug dan optimalisasi hardware lebih baik lagi.

Dengan pembaruan ini, smartphone kamu pun akan lebih stabil, lebih cepat dan perbaikan koneksi jaringan serta manajemen RAM yang lebih baik dari versi sebelumnya.

Ilustrasi: Update software Android

(Tin/Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Bocah 14 Tahun Tertangkap Ikut Pesta Sabu

Posted: 28 Nov 2017 09:00 PM PST

Seorang bocah tertangkap sedang mengikuti sebuah pesta sabu di Jawa Timur. Ia bersama beberapa orang lainnya sedang berpesta narkoba di sebuah rumah kosong

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemain Persebaya Akan Pawai bersama Bonek

Posted: 28 Nov 2017 08:55 PM PST

Masyarakat Surabaya, khususnya Bonekmania siap melakukan penyambutan spesial terhadap pemain Persebaya Surabaya. Mereka ingin membuat acara spesial atas berhasilnya Tim Bajol Ijo menjuarai Liga 2, serta promosi ke kasta Liga 1 Indonesia

Bonekmania pun siap menggelar pawai dengan para pemain Persebaya. Rencananya, pawai ini akan dimulai dari Bundaran Aloha Sidoarjo, dan berakhir di depan Graha Pena, Surabaya, Rabu (29/11/2017).

AKP Dedi Eka Kanit Turjawali Lantas Polrestabes Surabaya menyampaikan kepada masyarakat untuk menghindari jalan Frontage Road A. Yani. Sebab, diperkirakan jalur ini karena akan digunakan konvoi oleh Bonekmania.

"Akan ada pawai pemain Persebaya. Rutenya, mulai dari Bundaran Aloha Sidoarjo sampai finish di depan Graha Pena. Pengguna jalan yang mengarah ke Wonokromo diarahkan ke jalur utama," ujarnya dalam keterangan tertulis, Selasa 28 November 2017.

 

Selasa (28/11/2017), Persebaya tampil gemilang di laga final Liga 2 lawan PSMS Medan. Di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Persebaya menang 3-2.

Dengan begitu, Persebaya menempatkan diri menjadi juara Liga 2 2017. Sementara kepastian promosi ke Liga 1 sudah didapat saat mereka memastikan diri lolos ke final.

(Dimas Angga P)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jokowi: Jangan Ada Korban Letusan Gunung Agung

Posted: 28 Nov 2017 08:53 PM PST

Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah memerintahkan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), TNI-Polri, Basarnas, dan kementerian terkait, untuk memberikan dukungan kepada Pemerintah Provinsi Bali dalam rangka penanganan pengungsi akibat erupsi dari Gunung Agung. Apalagi, kondisi Gunung Agung masih terus bergolak.

"Semuanya harus di-back up dan saya minta jangan sampai ada korban karena terkena letusan," kata Jokowi di Hotel Raffles Jakarta Selatan, Rabu (29/11/2017).

Jokowi meminta agar masyarakat yang masih berada di radius 8 hingga 10 kilometer, segera mengungsi ke tempat aman. Dia berharap masyarakat patuh terhadap setiap instruksi Pemprov ataupun Pemda sehingga terhindar bahaya letusan Gunung Agung.

"Jadi saat ini erupsi Gunung Agung masih terus terjadi. Saya minta masyarakat terutama yang berada di Provinsi Bali dan lebih khusus yang berada di sekitar Gunung Agung agar tetap tenang mengikuti seluruh saran dan imbauan dilakukan oleh pemerintah pusat maupun pemerintah daerah," jelas mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

 

Gunung Agung di Karangasem, Bali, masih terus bergolak. Asap hingga gempa tremor masih kerap teramati dari tim pemantauan gunung.

"Pagi ini, Gunung Agung masih mengeluarkan asap tebal setinggi 2.000 meter. Juga terekam kegempaan tremor menerus dengan amplitudo 1-2 ml," ujar tim pemantauan Gunung Agung, Nurul Huseini, saat dihubungi Liputan6.com dari Jakarta, Rabu (29/11/2017).

"Asap tersebut mengarah ke barat daya atau Denpasar," imbuh dia.

Bahkan, dia mengungkapkan, gunung yang memiliki ketinggian 3.031 mdpl tersebut masih mengeluarkan sinar merah tadi malam. Untuk itu, warga diminta untuk mengungsi ke tempat yang lebih aman.

"Sinar merah dari Gunung Agung masih teramati tadi malam," ujar dia.

Sementara kondisi cuaca di sekitar lokasi pemantauan Gunung Agung terpantau mendung. Hal ini membuat pengamatan gunung menjadi tidak jelas lantaran tertutup kabut.

Akibat kondisi tersebut, Pihak PT Angkasa Pura I kembali menutup operasional penerbangan Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, hingga Kamis, 30 November 2017 pukul 07.00 Wita. Hal ini karena sebaran abu Gunung Agung masih menutupi wilayah udara bandara.

Saksikan video di bawah ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemegang KJP Gratis Masuk Ancol Mulai 1 Desember

Posted: 28 Nov 2017 08:52 PM PST

Rencana masuk Wisata Ancol gratis yang sempat disuarakan mantan Gubernur Djarot Saiful Hidayat, akhirnya akan terwujud. PT Taman Impian Ancol memastikan per 1 Desember 2017 masuk Ancol gratis. Namun tidak semua warga bisa masuk gratis.

Corporate Comunication Ancol Rika Lestari mengatakan, masuk Ancol gratis hanya berlaku untuk pemegang Kartu Jakarta Pintar (KJP). Rencananya masuk Ancol gratis nanti akan dibuka langsung oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

"Penerima fasilitas KJP memperoleh fasilitas rekreasi gratis satu bulan satu kali ke Taman Impian Jaya Ancol, mulai 1 Desember 2017," kata Rika kepada Liputan6.com, Jakarta Utara, Rabu (29/11/2017).

Rika melanjutkan, nantinya pemilik KJP hanya cukup menunjukan kartunya di gerbang masuk Ancol. KJP tersebut akan digesek atau di-swipe di mesin pembaca kartu.

Tapi, kata Rika, pemegang KJP masih akan dikenakan biaya tarif parkir kendaraan sebesar Rp 15 ribu.

"Diharapkan mereka datang dengan menggunakan transportasi umum. Jika mereka datang menggunakan kendaraan pribadi maka khusus kendaraannya akan dikenakan tarif normal," imbuh Rika.

 

Rika menerangkan, bagi yang tidak membawa kendaraan pribadi tidak perlu khawatir. Pihaknya menyiapkan bis wara-wiri untuk mengakomodasi para pengunjung yang ingin jalan-jalan.

"Bis wara-wiri dan kereta sato-sato siap mengantar pengunjung menuju pantai yang menjadi destinasi wisata terfavorit di Ancol," ujar dia.

Rika menambahkan, pengunjung dapat menikmati pasir putih sepanjang 3,5 km dan tikar gratis di loket yang tersedia. Beragam aktivitas olahraga seperti taman fitnes, yoga, beach fun dance disediakan secara gratis.

Saksikan vidio pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Bondan Winarno Meninggal, Ini Isi Kicauan Terakhirnya

Posted: 28 Nov 2017 08:51 PM PST

Pakar kuliner Indonesia, Bondan Winarno, meninggal. Sebelum meninggal ia diketahui mengucapkan ucapan belasungkawa di akun media sosialnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Alasan Bondan Winarno Tetap Makan Enak Meski Sakit

Posted: 28 Nov 2017 08:50 PM PST

Bondan Winarno mengembuskan napas terakhir pada Rabu (29/11/2017) di Rumah Sakit Harapan Kita Jakarta, pukul 09.05 pagi tadi, di usia 67 tahun. Tokoh kuliner Tanah Air itu meninggal dunia akibat menderita masalah pada arteri jantungnya.

Namun ternyata, penyakit tersebut tidak pernah menghalangi cinta Bondan Winarno pada dunia kuliner. Hal tersebut diungkap langsung oleh Bondan Winarno melalui Twitter pribadinya, Oktober 2017 lalu.

Pemilik akun Twitter @Wisnu_DYNA_Solo bertanya, "Apakah itu (penyakit) akan menghalangi hobby pak bondan berkuliner? Smoga tetap bisa jalan jalan makan makan ya pak bondan."

Bondan Winarno menjawab, "Tidak. Msl saya bukan jantung (koroner), melainkan vaskuler." Ia juga mengaku telah menjalani pola hidup dan makan sehat sejak tahun 2003.

 

 

 

Mengawali kariernya sebagai Juru kamera Puspen Hankam (1969-1970). Bondang Winarno juga pernah menjadi Pengasuh Rubrik Kiat Tempo (1984). Pada 2001-2003 menjadi pemimpin redaksi harian Suara Pembaruan. Selamat Jalan. (Instagram/maknyusbw)

Bondan Winarno juga tergolong rajin membalas setiap ucapan cepat sembuh dari para pengguna Twitter terkait penyakitnya. Ia pun kerap menjawab setiap pertanyaan yang diajukan.

Sebagian besar doa cepat sembuh yang diungkap warganet terhadapnya selalu dibalas dengan singkat, "Amin" dan "Terima kasih".

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Siap-Siap, Kopi Coca-Cola akan Meluncur di Indonesia

Posted: 28 Nov 2017 08:49 PM PST

Coca-cola minuman berkarbonasi asal Amerika yang dijual lebih dari 200 negara di seluruh dunia, dikabarkan akan meluncurkan varian kopi di Indonesia. Kabar ini dibenarkan Amel Naomi, humas Coca-Cola Amatil Indonesia (CCAI), perusahaan yang menaungi produksi Coca-Cola botol dan kaleng di Indonesia.

Saat dihubungi Liputan6.com, Selasa (28/11/2017), Amel mengatakan, untuk saat ini sesuai dengan informasi yang disampaikan pada Coca-Cola Amatil Investor Day, lini Alcohol & Coffee Coca-Cola Amatil memang sedang mengejar peluang pelebaran bisnis di Indonesia. Jalan yang ditempuh adalah dengan melakukan kerjasama antara binis Grinders milik Coca-Cola Amatil dengan perusahaan manufaktur mesin kopi kapsul, Caffitaly.

"Ini cara untuk membawa masuk kopi berkualitas kafe ke dalam ribuan rumah di Indonesia. Detailnya nanti ya saat peluncuran bulan Desember," ungkap Amel.

 

 

Menurut keterangan tertulis yang diterima Liputan6.com, Presdir CCAI Kadir Gundiz juga mengatakan, kerjasama dengan Caffitaly akan memperluas penjualan dan jaringan distribusi Coca-Cola Amatil. Perluasan ini akan didukung dengan beragam jenis kopi premium Grinders yang diproduksi khusus mengikuti cita rasa Indonesia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: