Liputan6 : RSS2 Feed |
- Kejati Bengkulu Tetapkan 6 Tersangka Korupsi Proyek Jalan Enggano
- Sakit Jantung, Bek Real Madrid Khawatir Pensiun Dini
- Fenomena Misterius, Pohon di Hutan Ini Daunnya Tak Bersentuhan
- PHOTO: Atraksi Prajurit Marinir pada HUT Korps Marinir ke-72
- Dikecam Warganet, Pemberi Miras Satwa Taman Safari Minta Maaf
- Tips Jitu Kuatkan Sinyal WiFi dengan Alat Rumah Tangga Ini
- Pertama Kali, Laudya Cynthia Bella Antar Anak Bareng Erra Fazira
- VIDEO: Cak Lontong Sebut Dirinya Sukses di Jalan Sesat
- 5 Bagian Smartphone yang Mudah Kotor dan Cara Membersihkannya
- Polisi Periksa 5 Saksi Kasus Penganiayaan Dua Sejoli di Tangerang
- Polisi: Pelaku dan Pria Dalam Karung Pasangan Sesama Jenis
- RI Jadi Negara Tujuan Investasi Unggulan, Ini Alasannya
- Mundur, Vokalis Tetap Bersama Payung Teduh Hingga Akhir Tahun
- Hasil Lengkap NBA 15 November 2017
- Detik-Detik Proses Evakuasi Anggota Brimob yang Tewas di Papua
- PHOTO: Aksi Kim Jong-un Jajal Traktor Buatan Korut
- Cantiknya Kate Middleton dengan Gaya Rambut Bob
- Shiha Dangdut Academy Asia Jadi Brand Ambassador Kosmetika Dunia
- Agen Ungkap Alasan Kessie Pilih AC Milan Ketimbang Napoli
- JK Minta Setya Novanto Tak Lagi Menghidar Panggilan KPK
- Pengembang Surabaya Ini Incar Pasar Hunian di Kelapa Gading
- Layanan Cek Nomor Teregistrasi Meluncur Akhir November
- Kebakaran Hebat Landa Kampung Zumi Zola
- Sandiaga Inginkan Tanah Abang Seperti Pasar di Istanbul
- Presiden Real Madrid Kaget Dengar Harga Striker Italia
- Kapolri Naikkan Pangkat Brimob Gugur Tertembak di Papua
- Sering Dibully, Begini Cailtin Halderman Menanggapinya
- Istri Ustaz Alhabsyi Sudah Lama Siap Menjanda
- VIDEO: Kebakaran Hebat di Situs Arkeologi Peru
- 4 Hal Mengejutkan dari Para Pengarak Dua Sejoli Tak Bersalah
- Terjual Rp 445 M, Harga Berlian Terbesar Ini Dianggap Kemurahan
- Persiapan Ngunduh Mantu Kahiyang-Bobby Capai 80 Persen
- Kapal Karam, Belasan Nelayan Terapung di Perairan Masalima
- Suporter Persija Tewas Dikeroyok, 4 Tersangka Ditangkap
- PHOTO: Dari Atas Tank, Kasal Pimpin HUT Korps Marinir ke-72
- 6 Warga Tangerang Jadi Tersangka Persekusi Pasangan Diduga Mesum
- Calon Istri Dicibir, Sandy Tumiwa Semprot Haters
- Ronaldo Berniat Tinggalkan Real Madrid?
- Neraca Dagang RI Surplus US$ 900 Juta, IHSG Naik Terbatas
- Anak Bunuh Ayah yang Sakit Ditangkap dalam Hutan di Purwakarta
- Begini Rekonstruksi Kasus Ibu Bunuh Anak karena Mengompol di Kebon Jeruk
- Seru, Polisi Tilang Polisi
- Gagal Lolos ke Piala Dunia, FIGC Panggil Carlo Ancelotti?
- Begini Awal Jalinan Cinta Syahnaz Sadiqah - Jeje Govinda
- Sinergi dengan Kemenpar, Ini Dia Produk Oleh-Oleh Rintisan Seleb
- Kabut Halangi Proses Evakuasi Jenazah Anggota Brimob Papua
- Mangkir Panggilan KPK, Setya Novanto Pimpin Rapat Paripurna DPR
- Top 3: Penelitian Bahaya WiFi, Rajin Bersih Rumah Digugat Cerai
- 60 Juta Pengguna Telah Registrasi Kartu SIM Prabayar
- Pemerintah Kucurkan Dana untuk Panpel Asian Para Games
Kejati Bengkulu Tetapkan 6 Tersangka Korupsi Proyek Jalan Enggano Posted: 14 Nov 2017 10:01 PM PST Tim penyidik Kejaksaan Tinggi Bengkulu menetapkan 6 orang sebagai tersangka kasus dugaan korupsi pembangunan jalan di Pulau Enggano Provinsi Bengkulu. Lebih dari 15 orang saksi sudah diperiksa tim penyidik terkait dugaan korupsi proyek yang didanai melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Provinsi Bengkulu tahun 2016 tersebut. Asisten Tindak Pidana Khusus (Aspidsus) Kejati Bengkulu Hendri Nainggolan mengatakan, enam orang tersangka yang ditetapkan itu adalah Syaifuddin Firman selaku Kuasa Pengguna Anggaran, Elfina Rafidah selaku Direktur Utama PT Gamely Alam Sari yang mengerjakan proyek, Tamini Lani selaku PPTK, Muja Asman yang bertindak sebagai Pengawas Utama dinas Pekerjaan Umum Provinsi Bengkulu, Lie End Jun selaku kuasa direktur PT Gamely Alam Sari dan Syamsul Bahri selaku Kepala Bidang Bina Marga Dinas PU Bengkulu. "Kita tetapkan enam orang tersangka karena sudah memenuhi unsur tindak pidana korupsi," tegas Hendri di Bengkulu (14/11/2017) Dugaan korupsi tersebut Hendri menambahkan, terjadi kelebihan bayar atau mark up dalam pengerjaan pembangunan jalan dari Desa Banjarsari melalui Malakoni hingga ke Desa Kahyapu sepanjang lebih dari 10 kilometer. Perhitungan kerugian negara berdasarkan audit BPKP terdapat kerugian negara mencapai Rp 7 miliar dari total anggaran yang digunakan sebesar Rp 17 miliar. Penyidikan yang dilakukan oleh tim penyidik Kejati Bengkulu juga menemukan dugaan bagi bagi uang atau fee proyek yang diberikan ke beberapa pihak. Temuan tersebut masih didalai untuk memperkuat alat bukti. Penetapan enam orang tersangka ini masih akan berkembang dan akan bertambah untuk tahap kedua. Beberapa pihak yang menerima aliran dana tersebut diakui Hendri Nainggolan sudah mengembalikan uang tunai ke negara melalui penyidik. "Untuk tersangka baru dugaan korupsi ini, kita masih kejar kecukupan alat bukti," tegasnya.
Saksikan tayangan video pilihan berikut ini:
Usai menetapkan enam orang tersangka kasus dugaan korupsi pembangunan jalan di Pulau Enggano pada Selasa sore, tim penyidik langsung menahan empat orang tersangka. Mereka yang diantarkan ke Rumah Tahanan Negara Malabero Kota Bengkulu tersebut adalah Syaifuddin Firman, Elfina Rafidah, Tamini Lani dan Muja Asman. Menurut Aspidsus Kejati Bengkulu Hendri Nainggolan, dua tersangka lain yaitu Syamsul Bahri saat ini sudah mendekam di Rutan Malabero karena juga ditetapkan sebagai tersangka oleh tim penyidik Ditreskrimsus Polda Bengkulu untuk kasus yang berbeda. Sedangkan satu tersangka lain atas nama Lie End Jun tidak memenuhi panggilan tim penyidik Kejati Bengkulu. "Khusus tersangka atas nama Lie End Jun, kami segera layangkan surat panggilan pemeriksaan sebagai terdakwa," ujar Hendri. Pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk mencegah tersangka atas nama Lie End Jun tersebut jangan sampai melarikan diri ke luar negeri. Jika panggilan kedua hingga ketiga tersangka ini tidak juga memenuhi panggilan pemeriksaan, maka tim penyidik akan menetapkan status lain di antaranya memasukkan dalam Daftar Pencarian Orang atau DPO. "Kita jalani dulu proses pemanggilannya hingga ketiga kali, jika tetap mangkir, kita akan mengambil langkah tegas," kata Hendri Nainggolan. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Sakit Jantung, Bek Real Madrid Khawatir Pensiun Dini Posted: 14 Nov 2017 10:00 PM PST Bek Real Madrid, Dani Carvajal sempat dilanda kekhawatiran yang besar pada 30 September silam. Saat itu, dia divonis menderita pericarditis sejenis penyakit jantung yang membuatnya sulit melakukan apa-apa. Tak aneh jika Carvajal sempat berpikir untuk pensiun dini. Maklum, dia tak bisa melakukan apa-apa dengan penyakit yang jarang diderita pemain sepak bola. "Saya sangat takut dan sempat berpikir, jika ini serius, saya harus pensiun," ujarnya seperti dikutip Marca. "Pada tiga atau empat pekan awal sangat buruk karena saya tak bisa melakukan apa-apa. Saya tak boleh membuat detak jantung saya berdenyut lebih cepat dan saat itu denyutnya sangat pelan," ucapnya, menambahkan. Carvajal mengaku sangat bingung harus menghadapi penyakit seperti itu. Sebagai atlet dia butuh untuk bergerak agar bisa mempersiapkan diri kembali untuk main dengan Real Madrid. "Tubuh butuh aktivitas, utamanya untuk kami yang atlet," ucapnya, menambahkan.
Sulit bagi Carvajal untuk segera tampil membela Real Madrid. Dia kemungkinan bakal kembali absen saat Real Madrid dijamu Atletico Madrid, Senin (19/11/2017) dini hari WIB. "Saya sebenarnya ingin tampil lebih cepat, tapi kami sudah sepakat baru kembali setelah jeda internasional," katanya. "Itu akan memberi waktu bagi saya kembali ke ritme bisa tampil secara penuh. Saya berharap bisa tampil satu bulan setengah sebelum Natal, ucapnya. Carvajal mengaku kini sudah mulai mendapatkan kepercayaan diri kembali untuk tampil penuh. Itu karena dia sudah mendapatkan izin. "Saya sudah mendapatkan izin medis untuk tampil kembali, tanpa ada masalah. Saya yakin tak akan ada yang terjadi kepada saya," ujarnya. "Saya sudah banyak berlatih, tanpa bola. Saya juga banyak melakukan latihan di gymnasium dengan tim. Ini seperti pramusim mini," katanya. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Fenomena Misterius, Pohon di Hutan Ini Daunnya Tak Bersentuhan Posted: 14 Nov 2017 10:00 PM PST Pohon yang rindang yang besar biasanya memiliki ranting dan daun yang melebar. Rindangnya pohon tersebut bahkan bisa menutupi pohon lainnya hingga tidak jarang dari mereka saling bertabrakan daunnnya terlebih lagi jika di hutan. Rindangnya pepohonan sampai menutup cahaya masuk untuk menyentuh tanah. Namun lain halnya pohon yang ada di Forest Research Institute Malaysia (FRIM). Di FRIM terdapat pohon Dryobalanops Aromatica atau pohon kapur. Pohon kapur sendiri mempunyai ukuran yang besar dan tinggi. Diameter batangnya mencapai 70 cm bahkan 150 meter dengan tinggi pohon mencapai 60 meter. Kulit pohon berwarna coklat dan coklat kemerahan di daerah dalam. Pada batangnya akan mengeluarkan aroma kapur bila dipotong. Yang membedakan pohon kapur di FRIM dengan yang lain yaitu pohonnya tidak bersentuhan satu sama lain bahkan daun rindangnya tidak bersentuhan. Ada jarak di antara dedaunan pohon satu dengan yang lainnya merupakan fenomena alam yang misterius. Tiap pohon dipisahkan oleh celah yang terlihat jelas dari permukaan tanah. Fenomena ini pertama kali didokumentasikan dalam literatur ilmiah selama tahun 1920an, namun para periset sejak itu belum dapat menemukan penyebabnya. Pada tahun 1955, M.R. Jacobs, ahli hutan, menjelaskan dalam bukunya "Growth Habits of the Eucalypts" bahwa tiap daun pohon sensitif terhadap jika bersentuhan karena angin, sehingga daun pohon tersebut membuat jarak dengan pohon lainnya. Pada tahun 1986, teori ini juga didukung oleh Dr Miguel Franco, yang memperhatikan bahwa cabang pohon cemara Picea sitchensis dan pohon Larix kaempferi mengalami kerusakan fisik jika saling bersentuhan, yang merusak cabang-cabang terdepan. Beberapa ilmuwan berspekulasi lain, hal tersebut merupakan mekanisme untuk menghentikan penyebaran serangga pemakan daun. Pohon ini menciptakan struktur yang meluas sampai 10 cm dari cabang pohon ke tanaman lain, sehingga celahnya adalah mekanisme pertahanan alami pohon. Namun setelah di teliti mereka tidak menemukan jejak adanya kerusakan oleh hama. Kemudian spekulasi lain mengatakan pohon tumbuh peka terhadap tingkat cahaya dan berhenti tumbuh saat mereka terlalu dekat dengan pohon lain. Ilmuan juga mendukung teori ini, karena tanaman dapat merasakan seberapa dekat mereka dengan tanaman lain dengan mendeteksi frekuensi cahaya. Sehingga tiap pohon bisa tumbuh sempurna karena tidak saling menutupi. Penjelasan ilmiah terbaik sejauh ini yaitu daun pohon kapur barus melepaskan etanol untuk menghentikan pohon lain agar tidak tumbuh. Hingga saat ini belum ada jawaban yang pasti terhadap pohon kapur yang tumbuh di FRIM.
Penulis Reza Sugiharto
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini **Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6 Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini: This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
PHOTO: Atraksi Prajurit Marinir pada HUT Korps Marinir ke-72 Posted: 14 Nov 2017 10:00 PM PST Prajurit Marinir memeragakan beladiri silat saat upacara HUT Korps Marinir ke-72 di Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta, Rabu (15/11). HUT Marinir ke-72 bertema Marinir Prajurit Pejuang dan Profesional. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah) Prajurit Marinir memeragakan beladiri militer saat upacara HUT Korps Marinir ke-72 di Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta, Rabu (15/11). HUT Marinir ke-72 bertema Marinir Prajurit Pejuang dan Profesional. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah) Prajurit Marinir memeragakan beladiri militer saat upacara HUT Korps Marinir ke-72 di Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta, Rabu (15/11). HUT Marinir ke-72 bertema Marinir Prajurit Pejuang dan Profesional. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah) Peterjun Marinir memeragakan ketepatan mendarat saat upacara HUT Korps Marinir ke-72 di Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta, Rabu (15/11). HUT Marinir ke-72 bertema Marinir Prajurit Pejuang dan Profesional. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah) Prajurit Marinir memeragakan senam balok saat upacara HUT Korps Marinir ke-72 di Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta, Rabu (15/11). HUT Marinir ke-72 bertema Marinir Prajurit Pejuang dan Profesional. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah) Prajurit Marinir melintasi halang rintang saat upacara HUT Korps Marinir ke-72 di Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta, Rabu (15/11). HUT Marinir ke-72 bertema Marinir Prajurit Pejuang dan Profesional. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah) Prajurit Marinir melakukan penerjunan saat upacara HUT Korps Marinir ke-72 di Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta, Rabu (15/11). HUT Marinir ke-72 bertema Marinir Prajurit Pejuang dan Profesional. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah) Prajurit Marinir melakukan penerjunan saat upacara HUT Korps Marinir ke-72 di Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta, Rabu (15/11). HUT Marinir ke-72 bertema Marinir Prajurit Pejuang dan Profesional. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah) This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Dikecam Warganet, Pemberi Miras Satwa Taman Safari Minta Maaf Posted: 14 Nov 2017 10:00 PM PST Di media sosial kini tengah viral pengunjung Taman Safari memberi minuman keras ke beberapa satwa di sana. Hal ini sontak saja membuat banyak orang mengecam aksi pengunjung tersebut. Video pemberian miras itu bisa dilihat dari akun Instagram @doniherdaru yang mengunggah story @alyccaaa dan @philipbiondi. "Di video pertama, mereka seolah hendak memberikan wortel ke rusa/kijang, namun ternyata malah memasukkan minuman (yang kami duga keras) miras, seperti yang terlihat botolnya di video kedua. .," tulis @doniherdaru. Lalu, ada juga aksi salah satu mereka yang berada dalam mobil tersebut mencipratkan cairan ke kuda nil. Mereka mengatakan 'kasih anggur merah'. Pemilik akun @doniherdaru yang merupakan bagian dari Animal Defenders Indonesia pun mengatakan bahwa perilaku pengunjung ini merupakan hal yang sangat tidak patut dan bisa diancam pidana. "Lo mau keliatan keren? Silakan. Tp gak usah pake belaga seperti ini. Tindakan kaya gini gak bikin lo jadi keren, atau lucu," katanya. Tak cuma @doniherdaru, warganet juga mengecam tindakan pengunjung tersebut. Salah satunya dari @sonywardana yang mengatakan: "BERDUIT BERMOBIL CHANTIIIK GAOL ITU GA MENJAMIN DIRI LO PINTAR.. @alyccaaa". "Dikira lucu ya cekokkin hewan pake miras, gak lucu sama sekali!" kata @desmaranti.
Nampaknya pengunjung yang melakukan tindakan tidak tepat ke satwa @alyccaaa tahu tindakanannya tidak terpuji. Dia pun meminta maaf. "Saya atas nama pribadi meminta maaf sebesar-besarnya atas tindakan saya dan teman saya.. ," tulis @alyccaaa kepada akun Instagram @christian_joshuapale seperti dilihat Health-Liputan6.com pada Rabu (15/11/2017). @alyccaaa mengaku bersalah bisa melakukan tindakan yang memberikan miras kepada satwa. Dia juga siap untuk memberi klarifikasi kepada Taman Safari Indonesia This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Tips Jitu Kuatkan Sinyal WiFi dengan Alat Rumah Tangga Ini Posted: 14 Nov 2017 10:00 PM PST Kebanyakan dari Anda tentu pernah mengalami koneksi internet yang lelet meski sudah memasang bantuan WiFi di rumah. Kesal akan hal tersebut, tentu akan membuat Anda bolak-balik menonaktifkan jaringan pada telepon genggam. Ternyata, sebuah penelitian yang baru-baru ini dilakukan menyebut, ada acara ampuh yang dapat Anda lakukan guna meningkatkan sinyal WiFi. Dilansir dari laman Newsweek.com, Rabu (15/11/2017), alat yang digunakan untuk meningkatkan sinyal WiFi di rumah Anda tidaklah mahal. Hanya menggunakan peralatan rumah tangga yang ada. Menurut sebuah proyek baru dari tim riset di Dartmouth College, hanya dengan mendekatkan kaleng-kaleng minuman bersoda ke dekat modem WiFi rumah, maka akan mempercepat koneksi Anda.
Hasil proyek tersebut kemudian dipresentasikan dalam sebuah konferensi di Belanda. Meski jejeran kaleng minuman bersoda dapat membantu, tentu hal ini dianggap terlalu merepotkan. Ada cara lain yang dapat Anda lakukan agar terkesan lebih praktis. Bantuan alumunium foil diyakini dapat membantu kecepatan internet Anda. Peneliti menyebut, sebagai pengganti kaleng minuman soda, Anda dapat menggantinya dengan bantuan reflektor. Untuk membuat reflektor, Anda dapat menggunakan printer 3D. Apabila reflektor tersebut sudah tercetak dengan mesin printer, lapiskan permukaan reflektor dengan alumunium foil. Setelah itu, baru dekatkan dengan mesin modem WiFi rumah Anda. Meskipun ada teknik lain yang dapat membuat sinyal WiFi jauh lebih kuat dalam satu arah, pilihan seperti ini dapat menjadi alternatif pilihan karena hanya membutuhkan sedikit uang. Menurut Xia Zhou, profesor ilmu komputer di Dartmouth sekalogus salah satu peneliti menyebut, untuk membuat reflektor biaya yang diperlukan hanya berkisar US$ 35 atau setara dengan Rp 475 ribu dan membutuhkan waktu sekitar 23 menit -- proses cetak dan menempel alumunium foil. "Reflektor akan bekerja karena secara harfiah sinyal akan memantul dari material yang ada di sekitarnya," ujar Zhou. "Trik ini sebenarnya sudah ada sejak tahun 2007. Bahan-bahan seperti alumunium foil sangat mudah didapatkan dan tak terlalu mahal," tambahnya. Bila Anda melakukannya dengan benar, maka bantuan reflektor dapat mendongkrak sinyal lebih dari 50 persen dan memotong sinyal di area lain sebesar 63 persen.
Ada cerita unik seputar benda-benda yang memancarkan jaringan WiFi. Di sebuah area terbuka di hutan Springhornhof terletak museum seni ukir, Neuenkirchen, Jerman. Di tengahnya terdapat bongkahan batu yang mencolok. Namun, yang paling aneh, adalah bagian bawah batu yang berjelaga, seperti habis dibakar. Bongkahan batu raksasa seberat 1,5 ton tersebut sesungguhnya merupakan karya seni yang berjudul "Keepalive", yang dibuat oleh seniman Aram Bartholl. Batu tersebut sungguhan, namun tak ada yang menyangka bahwa bongkahan tersebut sesungguhnya bisa memancarkan WiFi. WiFi tersebut ditenagai oleh generator thermoelectric, atau pengubahan panas menjadi tenaga listrik. Pengunjung bisa membuat api di dekat bongkahan batu untuk menyalakan router di batu. Setelah menyala, batu itu memancarkan WiFi, pengunjung bisa menyambungkannya dengan smartphone atau gawai lainnya milik mereka, dan dapat mengakses internet serta download berbagai konten mengenai strategi bertahan hidup. Mulai dari yang tak teduga, atau tidak berguna. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Pertama Kali, Laudya Cynthia Bella Antar Anak Bareng Erra Fazira Posted: 14 Nov 2017 10:00 PM PST Hubungan Laudya Cynthia Bella dengan mantan istri Engku Emran, Erra Fazira, terjalani dengan sangat baik. Keduanya juga kompak mengurus buah hati mereka, Engku Aleesya. Baru-baru ini misalnya, jika biasanya Laudya Cynthia Bella dan Erra Fazira, bergantian mengantar sang anak ke sekolah, kali ini keduanya berkesempatan mengantar anak bersama untuk pertama kalinya. "Alhamdulillahhhh.. first time mom and bunda hantar aleesya ke sekolah.. syukur kpd Allah.. Im so happy for you anak. We love you," tulis Erra Fazira dalam akun Instagram pribadinya, Rabu (15/11/2017). Bersama dengan keterangan foto tersebut, Erra Fazira, Aleesya dan Laudya Cynthia Bella memperlihatkan kebersamaan di depan kamera. Senyum manis pun terpancar dari wajah mereka. Damai dan menyejukkan.
Potret kebersamaan Laudya Cynthia Bella dan Erra Fazira pun dikagumi. "Luar biasa hatimu bunda bella..krn g mudah mnjalani sperti ini ttunya...smoga Allag memberikan smua yg kau pinta bunda bella. aamiin," tutur pemilik akun @olshop_mainan. "Both of you are a role model of milenium mommy, @errafazira @laudyacynthiabella. Aleesya so lucky having both of you," tambah pemilik akun @rienweltielman. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
VIDEO: Cak Lontong Sebut Dirinya Sukses di Jalan Sesat Posted: 14 Nov 2017 10:00 PM PST Komedian Cak Lontong ternyata jebolan Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Surabaya. Karena itulah, Cak Lontong pernah disebut sebagai 'alumnus ITS paling sukses di jalan sesat'. Istilah itu didapatkannya dari Mohammad Nuh, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan di era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Mohammad Nuh juga pernah menjabat Rektor ITS. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
5 Bagian Smartphone yang Mudah Kotor dan Cara Membersihkannya Posted: 14 Nov 2017 10:00 PM PST Bakteri bisa berada di berbagai tempat dan benda, termasuk pada smartphone. Mengingat smartphone sering digunakan dan dibawa ke berbagai tempat, tentunya menjadi lebih cepat kotor dan pada akhirnya bisa menjadi "rumah" bagi bakteri. Kondisi smartphone yang kotor tidak menutup kemungkinan akan berdampak pada kesehatan penggunanya. Oleh karena itu, kamu harus berhati-hati saat menggunakannya, terutama bagian yang mudah kotor. Berikut lima bagian smartphone yang cepat kotor dan cara membersihkannya sehingga aman digunakan. 1. Layar Smartphone Layar merupakan bagian smartphone yang paling banyak bersinggungan dengan tubuh saat digunakan. Layar smartphone yang kotor dapat disebabkan oleh sidik jari, bahkan minyak wajah yang menempel saat digunakan untuk menelepon. Untuk membersihkan layar, kalian perlu menggunakan kain microfiber yang memiliki tekstur lembut. Basahi kain dengan sedikit air, lalu usapkan pada layar dengan cara memutar. Berikan sedikit tekanan pada noda yang susah dihilangkan. 2. Bodi Smartphone Bodi smartphone sering bersentuhan dengan berbagai macam permukaan. Tentu akan sulit untuk menghilangkan noda pada bagian ini. Umumnya, noda tinta pulpen sering membuat bodi menjadi kotor. Kamu perlu menggunakan minyak kayu putih atau hand sanitizer. Usapkan secara memutar hanya pada bagian yang kotor. Ulangi hingga noda perlahan menghilang. Terakhir, usapkan kain microfiber yang telah dibasahi untuk menghilangkan sisa minyak kayu putih dan hand sanitizer.
3. Lubang pada Smartphone Debu halus umumnya menumpuk pada bagian lubang audio, charging, microphone dan speaker. Untuk membersihkannya, kalian harus berhati-hati agar tidak terjadi kerusakan. Gunakan cotton buds kering atau kapas untuk membersihkan debu pada lubang smartphone. Jangan menggunakan cairan pembersih rumah tangga untuk membersihkan bagian ini, karena reaksinya yang kuat dapat merusak smartphone. Tambahkan saja sedikit air dan alkohol pada tumpukan debu yang membandel. 4. Casing Tambahan Smartphone Casing tambahan memang berfungsi melindungi dan membuat smartphone tidak mudah kotor. Namun, bukan berarti casing tidak jadi sarang debu dan bakteri. Sesekali kalian juga perlu membersihkannya. Sama seperti bodi dan lubang smartphone, kalian bisa membersihkannya menggunakan kain microfiber dan cotton buds. Bersihkan bodi casing dengan kain microfiber yang telah dibasahi. Mengenai bagian yang sulit dijangkau, kalian bisa menggunakan cotton buds untuk membersihkannya. 5. Earphone, Headset, dan Headphone Bagi kalian yang suka mendengarkan musik, tentu tidak bisa lepas dari benda yang satu ini. Sama seperti bagian lain, earphone sebagai aksesoris smartphone pun bisa menjadi "sarang" bakteri karena sering digunakan. Hal ini juga berlaku untuk aksesori lain, seperti headset dan headphone. Debu dan kotoran yang menumpuk bisa jadi sangat berisiko. Bersihkan lubang menggunakan cotton buds atau kapas. Buat pengguna earphone, jangan ragu untuk mengganti earbuds jika yang lama sudah kotor. Semoga lima tips ini bisa membantu kalian untuk membersihkan smartphone. Selamat mencoba! **Artikel ini merupakan hasil kerja sama Tekno Liputan6.com dengan situs teknologi JalanTikus.com. Untuk informasi mengenai tips dan ulasan teknologi, kunjungi www.jalantikus.com. (Din/Isk) Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Polisi Periksa 5 Saksi Kasus Penganiayaan Dua Sejoli di Tangerang Posted: 14 Nov 2017 09:53 PM PST Polisi memeriksa lima orang saksi untuk mendalami kasus penganiyaan dua sejoli di Sukamulya, Cikupa Kabupaten Tangerang, Banten. Mereka adalah warga setempat, terutama yang terlihat ikut mengarak korban di video yang sempat viral beberapa hari lalu. "Untuk saksi ada lima orang yang sudah diperiksa, sementara dua orang saksi adalah korban," tutur Kasat Reskrim Polresta Tangerang, Kompol Win Setiawan, Rabu (15/11/2017). Dia menjelaskan, saksi yang diperiksa tersebut merupakan warga sekitar. Terutama mereka yang terlihat jelas di video saat kedua muda mudi tersebut diarak, dianiaya, dan ditelanjangi. "Masih warga sekitar, terutama yang ada di video. Mereka kooperatif menuturkan kronologinya," kata Win. Hingga saat ini polisi sudah menetapkan enam tersangka atas kasus penganiayaan terhadap muda mudi yang dipaksa mengaku mesum di dalam kontrakan. Selain ketua RT, ketua RW dan seorang warga yang lebih dulu ditetapkan sebagai tersangka, tiga orang lagi adalah I, S dan N. Win mengungkapkan ada kemungkinan tersangka lain dalam kasus tersebut. "Kemungkinan demikian berdasarkan keterangan dari tersangka sebelumnya," ujar Win.
Saksikan video di bawah ini: Polisi menyatakan, ada enam tersangka dalam kasus main hakim terhadap pasangan muda-mudi yang dipaksa mengaku mesum dan ditelanjangi di Sukamulya, Cikupa Kabupaten Tangerang. "Memang dari interogasi awal, kita amankan tiga tersangka. Ketua RT, Ketua RW, dan seorang warga. Namun dari situ, berkembang mengarah kepada tiga tersangka lain," tutur Kapolresta Tangerang AKBP Sabilul Alif, Selasa 14 November 2017. Ketiga tersangka lain adalah I, S, dan N yang merupakan warga sekitar yang ikut mengarak dan menelanjangi sejoli R dan M dari kontrakannya menuju rumah Ketua RW. Sabilul sangat menyayangkan, ketua RT dan ketua RW yang seharusnya mencegah dan mengayomi warganya, justru bertindak provokatif dengan mempersilakan warganya yang mau mengambil gambar, video, bahkan berswafoto. "Justru dia memprovokasi untuk memanggil warga, memprovokasi agar yang mau foto silakan, yang mau selfie silakan," ujar dia dengan nada kesal. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Polisi: Pelaku dan Pria Dalam Karung Pasangan Sesama Jenis Posted: 14 Nov 2017 09:52 PM PST Polisi menangkap pembunuh pria yang jasadnya ditemukan dalam karung di Terminal Kampung Rambutan. Pelaku bernama Badrun (43) dan korbannya berinisial IM (19) diketahui sebagai pasangan sesama jenis. Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, pembunuhan itu dipicu kecemburuan pelaku terhadap korbannya. "Motifnya saat ini asmara sesama jenis yang dia lakukan karena korban diakui sebagai pacarnya," ujar Argo di Mapolda Metro Jaya, Rabu (15/11/2017). Berdasarkan pengakuan sementara pelaku, korban diduga menjalin hubungan dengan seorang wanita asal Bandung. Badrun terbakar api cemburu hingga gelap mata dan melakukan penganiayaan. "Hingga akhirnya tersangka ini melakukan pembunuhan," kata dia. Rencananya, polisi akan memanggil wanita yang dimaksud untuk dimintai keterangan. "Nanti akan kami dalami, apakah betul. Ini baru pengakuan sementara dari pelaku," Argo menandaskan. Sebelumnya, benda mencurigakan ditemukan di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Selasa, 14 November 2017. Meski takut, warga tetap berkerumun dan penasaran.
Sebelumnya, benda mencurigakan ditemukan di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Selasa, 14 November 2017. Meski takut, warga tetap berkerumun dan penasaran. Kepala Terminal Kampung Rambutan Emiral menyampaikan, penemuan benda mencurigakan itu sekitar pukul 15.45 WIB. Menurut Emiral, posisi penemuan benda mencurigakan itu berada di depan kamar mandi. Persisnya di terminal bus antarprovinsi. "Dibungkus karung dan diikat tali tambang gitu," jelas dia. Polisi sudah melakukan penanganan awal. Tim Gegana juga digerakkan untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan. Saat dibuka, banyak darah keluar dari dalam bungkusan. Korbannya seorang pria. Jasad dibungkus dalam plastik yang dilapis matras. Kemudian, pada bagian terluar, jenazah dibungkus dengan karung. Agar tidak terbuka, bungkusan diikat dengan tambang plastik. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
RI Jadi Negara Tujuan Investasi Unggulan, Ini Alasannya Posted: 14 Nov 2017 09:51 PM PST Di tengah kondisi ekonomi global yang yang masih belum stabil, investasi di negara berkembang sering dijadikan pilihan para investor. Indonesia menjadi salah satu negara yang diunggulkan untuk tempat berinvestasi, seperti diungkap oleh Bank Dunia. Bank Dunia juga memperkirakan perekonomian Indonesia mampu meningkat 5,3 persen tahun depan. Direktur Bank Dunia untuk Indonesia, Rodrigo Chaves, mengatakan ia tetap optimistis bahwa negara ini bisa melakukan yang lebih baik lagi. Itu alasannya Indonesia bisa menjadi negara yang paling diunggulkan dalam investasi. "Meskipun banyak negara berharap dapat tumbuh 5 persen, Indonesia dapat bercita-cita mencapai tingkat pertumbuhan yang jauh lebih tinggi jika terus berlanjut di jalur reformasi untuk memfasilitasi investasi swasta dan meningkatkan human capital, dua bahan utama yang tidak hanya penting untuk pertumbuhan, tetapi juga untuk menciptakan lapangan pekerjaan yang baik untuk orang banyak," ucap Chaves, seperti dilansir Bloomberg, Rabu 915/11/2017). Meski demikian, ada beberapa hal yang tetap harus menjadi perhatian pemerintah agar Indonesia bisa menjadi tujuan investasi paling menjanjikan. Direktur Bank Dunia untuk Indonesia Rodrigo Chaves mengatakan, salah satu yang perlu diperbaiki adalah peraturan yang mengharuskan perusahaan asing menggunakan bahan baku lokal. Peraturan yang lebih sederhana untuk asing dan kepemilikian yang lebih sedikit di beberapa sektor akan mampu menarik lebih banyak dana. "Bisnis tidak menyukai peraturan yang tidak dapat diprediksi. Kami ingin merekomendasikan peraturan cerdas, yang efisien dan dapat diprediksi," tuturnya. Lebih lanjut Chaves menjelaskan, daftar investasi negatif yang pernah diperkenalkan memberikan respons yang positif dari investor, karena mampu meningkatkan transparansi. "Namun serangkaian revisi yang dilakukan sejak 2010 membuat "kegunaannya telah rusak," ucap Chaves.
Bank Dunia juga menilai Indonesia masih membutuhkan US$ 500 miliar selama lima tahun ke depan untuk menutup kesenjangan infrastruktur. Chaves mengatakan, meski pendapatan negara meningkat, sektor swasta masih dibutuhkan untuk mendapat dana yang dibutuhkan dalam pembangunan infrastruktur. Indonesia mampu melompat 19 peringkat ke peringkat 72 dalam indeks kemudahan bisnis. Jumlah investasi asing ke Indonesia juga meningkat 11 persen ke angka US$ 24 miliar dalam sembilan bulan pertama tahun 2017. Namun menurut Bank Dunia, tantangan masih ada di depan mata. "Tantangan ada, terutama yang berkaitan dengan prediktabilitas aturan," ucap Chaves. Sebagai informasi, Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah mengambil langkah untuk mendorong investasi dalam manufaktur dan layanan bernilai tambah yang bisa menghasilkan lebih banyak pekerjaan serta mendapatkan biaya ratusan miliar dolar yang dibutuhkan untuk infrastruktur. Perekonomian Indonesia telah meningkat rata-rata lima persen, lebih rendah dari target Jokowi, yakni 7 persen, saat ia mulai menjabat tiga tahun lalu. Presiden mengatakan, Indonesia terbuka pada investor lokal maupun asing. Jokowi juga berusaha meredakan kekhawatiran investor asing mengenai agenda nasionalis. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Mundur, Vokalis Tetap Bersama Payung Teduh Hingga Akhir Tahun Posted: 14 Nov 2017 09:50 PM PST Payung Teduh baru saja mewujudkan salah satu mimpinya selama ini yaitu bisa manggung di Gedung Kesenian Jakarta, yang menjadi mimpi banyak seniman. Payung Teduh menggelar konser bertajuk BBM Liztomania Konser Tanah Air Vol. 3 Payung Teduh Catra Adhum pada Selasa (14/11/2017) malam. Namun, dibalik itu ada kenyataan pahit yang harus diterima Payung Teduh. Sang vokalis, Mohammad Istiqamah Djamad alias Is menyatakan akan hengkang dari Payung Teduh. Namun sebelum dirinya benar-benar meninggalkan band yang membesarkan namanya tersebut, Is menegaskan akan tetap bertanggung jawab menyelesaikan semua kewajibannya di Payung Teduh. "Saya akan tetap bertanggung jawab, karena saya masih kontrak sampai 31 Desember. Jadi memang saya udah omongin sudah dari Juni kemaren sih, jadi udah banyak isu-isu ya," ungkap Is usai konser di Gedung Kesenian Jakarta, Jakarta Pusat, Selasa (14/11/2017).
Saat ini, dirinya bersama dengan Payung Teduh tengah disibukkan dengan jadwal off air yang sangat padat. Di samping itu, mereka juga sedang merampungkan album terbarunya yang direncanakan akan rilis Desember mendatang bekerjasama dengan salah satu toko restoran cepat saji yang juga mendistribusikan CD. "Tapi tidak mengesampingkan album, makanya sekarang menggenjot, tetep harus beres. Maaf harus mundur harusnya Oktober ke November, karena kita pake KFC. Karena KFC mau memproses musik kami, tanpa mengganggu kreativitas, mereka cuma beneran mau jual musik kita. Musik kami ingin disampaikan lebih luas," papar Is lagi. Terkait hengkangnya dari Payung Teduh, Is menegaskan bahwa tidak ada hal negatif yang mendasari dirinya meninggalkan band yang sedang naik daun itu. "Yang tadi saya kasih tahu, enggak ada hal negatif ya, tolong di garis bawahi. Hanya perbedaan cara pandang untuk menjalani Payung Teduh itu sendiri. Visi sudah beda tapi enggak ada perselisihan ya," terang vokalis Payung Teduh. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Hasil Lengkap NBA 15 November 2017 Posted: 14 Nov 2017 09:50 PM PST Tiga pertandingan NBA telah rampung digelar pada, Rabu (15/11/2017) WIB. Ketiga tim tamu berhasil memetik kemenangan atas tim kandang. Boston Celtics yang bertandang ke markas Brooklyn Nets menang 109-102. Kyrie Irving muncul sebagai pahlawan Boston dengan sumbangan 25 poinnya. Kemenangan atas Brooklyn semakin mengukuhkan Celtics sebagai pemuncak klasemen NBA wilayah timur. Tak hanya itu, kemenangan ini juga membuat Celtics mengoleksi 13 kemenangan beruntun di NBA musim ini. Tim tandang lain yang juga meraih kemenangan adalah Toronto Raptors. Menyambangi Houston Rockets, Raptors menang cukup telak 129-113 atas James Harden dan kawan-kawan.
Pertandingan tak kalah seru juga tercipta saat San Antonio Spurs menantang Dallas Mavericks. Ketatnya pertandingan bahkan membuat Spurs hanya bisa menang 97-91. Lamarcus Aldridge tampil sebagai pemain yang paling menonjol dengan koleksi 32 poin. Torehan itu mengungguli pencetak poin terbanyak buat Dallas, Dennis Smith Jr yang mengoleksi 27 poin. Boston Cetlics 109 - 102 Brooklyn Nets Toronto Raptors 123 - 113 Houston Rockets San Antonio Spurs 97 -91 Dallas Mavericks This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Detik-Detik Proses Evakuasi Anggota Brimob yang Tewas di Papua Posted: 14 Nov 2017 09:45 PM PST Sejumlah foto memperlihatkan proses evakuasi jenazah Brigadir Firman, anggota Brimob yang tergabung dalam tim pengejaran kelompok kriminal bersenjata di Papua. Seperti ditayangkan Liputan6 Siang SCTV, Rabu (15/11/2017, Brigadir Firman tewas setelah terlibat kontak senjata dengan kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Mile 63 Jalan Tambang PT Freeport Indonesia. Dalam kontak tembak itu, dua orang anggota Brimob Den B Polda Papua di Timika mengalami luka tembak, yaitu Brigadir Firman dan Bripka Yongky Rumte. Sementara kondisi Bripka Yongky Rumte kritis dan masih dalam peratwan medis di Rumah Sakit Tembagapura. Sebelumnya, KKB menembaki rombongan patroli Brimob dan mobil karyawan di Mile 69 . Akibat kejadian itu seorang penumpang terkena tembakan di bagian paha dan telah dievakuasi ke Rumah Sakit Tembagapura. Aparat gabungan akan mengadakan tindakan secara persuasif, termasuk dengan menyebarkan maklumat lewat udara karena masih ada 1.300 warga yang tersandera. Sejauh ini sejumlah personel masih disiagakan di lokasi tambang Tembagapura, Kabupaten Mimika guna mengejar kelompok kriminal bersenjata. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
PHOTO: Aksi Kim Jong-un Jajal Traktor Buatan Korut Posted: 14 Nov 2017 09:45 PM PST Foto yang dirilis kantor berita KCNA Pemimpin Korut, Kim Jong-un meninjau traktor buatan Kumsong Tractor Factory (15/11). Selain mengunjungi pabrik traktor, Kim Jong-un melakukan tur di bidang ekonomi beberapa pekan terakhir. (AFP Photo/Kcna Via Kns/Str) Foto yang dirilis kantor berita KCNA (15/11), Kim Jong-un saat mengendarai traktor di Kumsong Tractor Factory. Kunjungan tersebut dilakukan untuk menunjukkan bahwa ekonomi Korut tak terpengaruh oleh sanksi internasional. (AFP Photo/Kcna Via Kns/Str) This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Cantiknya Kate Middleton dengan Gaya Rambut Bob Posted: 14 Nov 2017 09:45 PM PST Kate Middleton selalu memiliki gaya andalan yang menjadi inspirasi wanita di belahan dunia lainnya. Meski saat ini tengah mengandung anak ke tiganya, ia tetap tampil memukau. Yang terbaru ia terlihat tampil dengan rambut bob, apakah ia memotong rambut pirangnya? Kate Middleton terlihat menghadiri upacara Remembrance Sunday Service. Ia terlihat berdiri di antara Putri Sophie dan Putri Alexandra dari balkon Kantor Luar Negeri dan Persemakmuran, London pada Minggu (12/11/2017). Ia mengejutkan publik dengan tampilan rambut barunya yang tersembunyi di balik topi. Rambut bob pendek di atas bahu ini membuatnya terlihat rapi. Rambut ini ternyata ditata Kate Middleton menyerupai gaya bob agar terlihat rapi dan serasi dengan topi fedora beraksen pita. Rambut cokelatnya yang panjang diselipkan ke bagian dalam sehingga mendapatkan hasil rambut bob yang tidak kalah stylish.
Penampilannya dengan rambut baru ini dipadukannya dengan coat dress bernuansa hitam dengan aksen kancing keemasan di bagian depan. Dua kantong terlihat di bagian kiri dan kanan pinggangnya. Sebuah bros dengan bentuh bunga bernuansa merah terlihat cantik tersemat di dada kanan ibu dua orang anak ini. Selain itu penampilannya semakin sempurna dengan makeup wajah natural yang berfokus pada riasan mata yang smokey eyes. Dengan serius Kate terlihat menjalankan upacara dengan gaya yang stylish namun tetap rapi. Tertarik untuk mencobanya? This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Shiha Dangdut Academy Asia Jadi Brand Ambassador Kosmetika Dunia Posted: 14 Nov 2017 09:40 PM PST Shiha Zikir atau Shiha kini melebarkan sayapnya menjadi model. Penyanyi asal Malaysia yang berjaya di Dangdut Academy Asia Indosiar 2016 ini baru saja dipilih menjadi duta alias brand ambassador Airish London. Inilah kosmetika yang berkantor pusat di London dan sedang gencar melebarkan sayapnya ke Asia.
Penunjukkan Shiha sebagai brand ambassador Airish London di Asia ini disampaikan langsung oleh CEO Airish London dari Malaysia, Dato Aizuddin, di Jakarta. "Shiha Zikir adalah sosok yang tepat. Dia dikenal luas di Malaysia dan juga diterima di publik Indonesia," kata Dato Aizzuddin di sela-sela acara peresmian kantor Airish London di Indonesia, yaitu di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, beberapa waktu lalu. Dato Aizuddin memaparkan, cabang Airish London pertama kali dibuka di Malaysia beberapa waktu lalu. "Dan akhir tahun 2017 akan ekspansi di Indonesia. Setelah Jakarta, kami akan membuka di Bandung, Medan, dan kota lainnya," kata Dato Aizuddin, yang juga dikenal sebagai promotor konser penyanyi Malaysia ternama, termasuk konser Rossa di Malaysia, beberapa waktu lalu Shiha mengaku senang dipilih menjadi brand ambassador. Penyanyi kelahiran 2 November 1987 ini gembira karena apa yang dicarinya pada kosmetika ada pada produk ini. "Saya pentingkan kualiti. Waktu Dato tanya saya bersediakah, saya coba dulu. Jadi penyanyi tak jauh dari kosmetika, bukan? Jadi, ini benar-benar yang saya cari," ujarnya. Nurshiha Mohd Zikir, begitu nama lengkapnya, adalah penyanyi kondang asal Malaysia. Keikutsertaannya dalam kontes Dangdut Academy Asia pertama yang digelar Indosiar akhir tahun 2015 menobatkannya menjadi juara tiga di malam final, yakni awal 2016. Dalam acara itu publik Indonesia baru sadar dan terpukau dengan sosoknya. Itu karena Shiha memang menarik perhatian. Baik wajah dan gaya bernyanyinya mirip dengan Rossa. "Banyak yang kata jika saya Rossa Malaysia ha-ha-ha," kata Shiha dengan tawa berderai nyaris mirip dengan tawa Rossa.
This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Agen Ungkap Alasan Kessie Pilih AC Milan Ketimbang Napoli Posted: 14 Nov 2017 09:40 PM PST AC Milan akan bertandang ke markas Napoli, di Stadion San Paolo, akhir pekan nanti dalam laga pekan ke-13 Serie A. Napoli saat ini adalah pemuncak klasemen sementara Liga Italia, sedangan Milan masih terpaku di urutan 7. Pertemuan antara dua klub besar AC Milan dan Napoli diperkirakan akan berlangsung seru dan menghibur. Ini dikatakan George Atangana, agen pemain AC Milan Franck Kessie kepada media Italia, belum lama ini. "Napoli harus menghadapi Milan, tim yang lapar akan kemenangan," katanya. Pada bagian lain Atangana juga sempat mengomentari posisi pelatih AC Milan, Vicenzo Montella. Menurut dia, posisi Montella masih "aman", karena mendapat dukungan dari para pemain dan manajemen. "Jadi saya pikir dia akan tetap berada di sana [AC Milan] untuk sementara waktu ini," katanya. Montella memang sempat duduk di kursi panas. Lima kekalahan dari 12 pertandingan di Serie A membuat posisi Montella dalam tekanan di AC Milan. Beberapa pelatih pun digadang-gadang bakal jadi pelatih AC Milan pengganti Montella di San Siro. Salah satunya adalah Mazzarri. Namun demikian, D'Amico memastikan kliennya belum melakukan kontak apapun dengan manajemen Rossoneri. Milan memiliki musim panas yang besar saat mereka menginvestasikan lebih dari 200 juta euro untuk 11 pemain baru. Salah satu pemain, yang direkrut Milan adalah bintang yang sedang naik daun Franck Kessie dari Atalanta. Agen sang pemain, Atangana, mengungkapkan alasan kepindahan Kessie ke Milan dalam sebuah wawancara dengan Radio Crc. Kessie, katanya, bahkan sempat menolak tawaran Chelsea dan Napoli. Menurut Atangana, Kessie selalu mengevaluasi berbagai tawaran dan proyek sebelum membuat keputusan akhir. Dia memilih Milan karena ini adalah awal dari sebuah proyek baru. Selanjutnya, Atangana juga ikut mengomentari kegagalanTimnas Italia lolos ke putaran final Piala Dunia 2018 di Rusia. Mereka kalah agregat 0-1 dari Swedia di play-off kualifikasi zona Eropa. Terakhir kali Italia gagal lolos ke Piala Dunia pada 1958. "Sangat disayangkan Italia berada di luar Piala Dunia, karena mereka memiliki begitu banyak sejarah. Ini adalah kerugian besar. Yang past melihat Buffon menangis di akhir permainan itu sangat menyentuh," katanya This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
JK Minta Setya Novanto Tak Lagi Menghidar Panggilan KPK Posted: 14 Nov 2017 09:38 PM PST Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto dipastikan tidak hadir dalam kapasitasnya sebagai tersangka kasus dugaan korupsi proyek e-KTP oleh KPK. Terkait mangkirnya Novanto, Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK meminta agar Novanto tidak kembali mencari alasan untuk menghindar dari pemeriksaan KPK. "Kan sudah banyak dibahas itu, kita ini harus taat hukum lah. Jangan mengada-ada saja," ujar Jusuf Kalla di kawasan Puspitek, Gedung Batan, Tangerang Selatan, Rabu (15/11/2017). Terkait hal itu, Kuasa Hukum Novanto atau Setnov, Fredrich Yunadi meminta JK berhati-hati dalam memberikan komentar. "Menurut saya sebaiknya wapres jangan berkomentar tanpa melihat Undang-Undang," ujar Freidrich saat dikonfirmasi, Rabu (15/11/2017). Menurut Fredrich, pernyataan JK itu dianggap menyerang kliennya dan dapat menimbulkan kegaduhan. "Saya sangat menghormati beliau sebagai Wapres, tapi ya saya akan lebih salut kalau dalam hal ini tidak membikin kegaduhan. Yang bikin kegaduhan kan beliau," kata Fredrich.
Tak hanya dianggap membuat kegaduhan, Fredrich menganggap JK terlalu mencampuri urusan perkara hukum yang tengah berproses. "Dia buat statement yang membuat orang bingung. Rakyat kan jadi bingung. Kalau beliau mengatakan proses hukum kan gitu, kalau pak JK bilang enggak perlu (izin presiden), itu kan lucu," kata dia. Lebih jauh, Fredrich juga meminta JK untuk lebih dahulu berkoordinasi dengan ahli hukum sebelum membuat pernyataan yang berkaitan dengan hukum. "Kan ada menteri, ada Jaksa Agung, ada staf ahli hukum. Masak sekarang saya yang dituduh bikin kegaduhan? Itu kan yang bikin kegaduhan siapa? Omongan saya itu enggak didengar. Tapi omongan wapres itu kan didengar seluruh Indonesia," Fredrich menandaskan.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Pengembang Surabaya Ini Incar Pasar Hunian di Kelapa Gading Posted: 14 Nov 2017 09:36 PM PST Kawasan Kelapa Gading di Jakarta Utara masih tetap menarik hati konsumen properti di kelas menengah ke atas. Didukung pamor kawasan, akses yang banyak serta fasilitas kawasan yang sangat memadai, menyebabkan banyak pengembang masih mengincar lahan-lahan potensial di Kelapa Gading. Saat ini, rata-rata harga jual rumah di kawasan tersebut sudah mencapai di atas Rp 1 miliar. CEO Permata Graha Land, Frendcis Halim mengungkapkan kawasan Kelapa Gading masih sangat menjanjikan baik untuk investasi maupun untuk hunian. Ini yang membuat pihaknya berencana melakukan ekspansi di kawasan tersebut secara bertahap dengan total luas lahan mencapai 14 hektar. Ekspansi tersebut meliputi hunian dan kawasan komersial. "Kami optimis ke depan kawasan ini akan tetap laris manis diburu konsumen, apalagi Kelapa Gading ini menjadi salah satu kawasan yang didukung akses yang cukup baik," tutur dia kepada Liputan6.com, Rabu (15/11/2017). Seperti diketahui kawasan Kelapa Gading mudah diakses melalui tol Ir Wiyoto Wiyono dan tol Cakung Cilincing. Saat ini juga sedang dilakukan pembangunan tol Kelapa Gading dalam kota dan flyover menuju Cakung dan Bekasi. Kawasan ini juga dekat dengan Terminal Busway Pulogadung dan akan segera dibangun LRT KelapaGading- Velodrome yang melewati Mall Kelapa Gading (MKG). Permata Graha Land saat ini sudah memasarkan hunian eksklusif dengan harga Rp 900 jutaan per unit di Kelapa Gading, yang lokasinya hanya berjarak 2 kilometer dari MKG. Harga tersebut terbilang murah mengingat kawasan Kelapa Gading telah berkembang pesat dan memiliki NJOP yang terbilang fantastis mencapai Rp 25 juta per meter persegi. Perusahaan akan membangun 180 unit hunian dan 20 kawasan komersial di lokasi tersebut, dengan investasi sekitar Rp 200 miliar. "Pembangunan hunian tersebut untuk menjawab kebutuhan masyarakat untuk mendapatkan tempat tinggal dengan fasilitas lengkap, lokasi yang strategis dan harga di bawah pasaran," papar Frendcis Halim. Perumahan Permata Gading Residence ini merupakan perumahan pertama di Jakarta yang dibangun oleh Permata Graha Land setelah sebelumnya membangun proyek di Sidoarjo, Solo, dan sekitarnya. Diharapkan, ungkap dia, perumahan tersebut dapat menarik minat konsumen properti di Jakarta dengan target market keluarga muda. Saat ini unit yang dipasarkan merupakan bagian dari tahap ketiga dengan luas 3,8 hektare, setelah sebelumnya di tahap pertama dan kedua seluruh unit sudah terjual habis dalam waktu empat jam. Di tahap ketiga ini, Permata Graha Land menawarkan dua tipe hunian yaitu Danube (60/36) dan Missisipi (72/55). Direktur Marketing Permata Graha Land, Satya Adi mengatakan pihaknya tidak hanya menawarkan hunian eksklusif, namun juga kenaikan nilai investasi mencapai minimal 35% per tahun, sehingga cukup menarik menjadi pilihan investasi yang menarik bagi para investor. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Layanan Cek Nomor Teregistrasi Meluncur Akhir November Posted: 14 Nov 2017 09:35 PM PST Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) beserta operator seluler bakal menghadirkan layanan cek nomor teregistrasi. Layanan ini berfungsi untuk mengetahui apakah data kependudukan pelanggan digunakan oleh pemilik sebenarnya atau pelanggan lain yang tak dikenal. Menkominfo Rudiantara mengatakan layanan ini diperkirakan hadir akhir November 2017. "Nanti kira-kira akhir bulan (fitur cek nomor teregistrasi). Kami siapkan fitur cek ini bersama operator. Jadi biar masyarakat merasa aman," kata Rudiantara, ketika ditemui usai konferensi pers "8 juta UMKM Goes Online" di Jakarta, Rabu (15/11/2017). Lebih lanjut, Rudiantara mengimbau masyarakat untuk selalu menjaga keamanan data pribadi mereka, dalam hal ini KTP dan Kartu Keluarga. "Kita harus punya budaya keamanan terhadap data-data pribadi. Kadang KTP difotokopi dikasih ke mana-mana. Hasilnya malah sampai ada di dunia maya," kata pria yang karib disapa Chief RA ini. Untuk itu, ia mengajak masyarakat mengamankan berbagai data pribadi yang dimilikinya dan tidak sembarangan memberikan data kependudukan kepada orang lain. Sebelumnya, Kemkominfo mengumumkan akan menyiapkan sebuah layanan yang memungkinkan pelanggan kartu prabayar mengecek apakah data kependudukan mereka dipakai orang lain. Mekanisme layanan ini adalah melalui SMS maupun situs web. Dengan layanan ini, pengguna bisa tahu apakah benar NIK miliknya hanya digunakan untuk meregistrasikan kartu SIM mereka atau dimanfaatkan orang untuk meregistrasikan kartu SIM lain. Jika terbukti nomor tidak dikenal yang diregistrasi atas NIK pelanggan, pemilik sah NIK bisa membatalkan registrasi (unregister/unreg) nomor orang lain yang terdaftar atas nama si pemilik NIK bersangkutan. Pembatalan dilakukan pelanggan melalui gerai operator yang bersangkutan dengan membawa dokumen pendukung.
Kemkominfo juga tengah mempertimbangkan agar pedagang kartu seluler bisa meregistrasikan kartu SIM prabayar ke-4, 5, 6, dan seterusnya. Diungkapkan oleh Direktur Jenderal Penyelenggaraan Pos Indonesia Kemkominfo Ahmad M Ramli, pihaknya tengah membahas masalah ini hingga beberapa hari ke depan. "Kami bahas dalam dua tiga hari ini, salah satu yang kami pikirkan adalah memberikan kewenangan kepada mereka (pedagang kartu SIM) untuk melakukan registrasi nomor ke-4 dan seterusnya," kata Ramli ketika ditemui di Kantor Kemkominfo, Jakarta, Selasa (7/11/2017) sore. Ramli mengatakan, kewenangan registrasi kartu SIM ke-4 dan seterusnya tidak diberikan kepada semua pedagang kartu SIM. "Tetapi tentunya operator harus menunjuk (outlet penjual kartu SIM) yang betul-betul kompeten," ujarnya. Selanjutnya, operator dan outlet yang ditunjuk membuat perjanjian bahwa outlet tersebut memiliki tanggung jawab yang sama seperti tanggung jawab gerai resmi operator. (Tin/Cas) Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Kebakaran Hebat Landa Kampung Zumi Zola Posted: 14 Nov 2017 09:34 PM PST Kebakaran hebat baru saja melanda Desa Simbur Naik, Kecamatan Muarasabak Timur, Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), Jambi. Peristiwa kebakaran itu terjadi sekitar pukul 03.00 WIB, Rabu dini hari (15/11/2017). Kabupaten Tanjabtim merupakan kampung halaman keluarga besar Gubernur Jambi, Zumi Zola. Sebelum menjabat Gubernur Jambi, Zumi Zola sebelumnya adalah Bupati Tanjabtim. Salah seorang warga Muarasabak, Suratman (40) mengatakan, ia mendengar kabar kebakaran hebat itu pada Rabu subuh dari sejumlah tetangganya. "Kabarnya rumah yang terbakar banyak, puluhan rumah," ujar Suratman yang juga salah seorang PNS di kantor Kementerian Agama Kabupaten Tanjabtim saat dihubungi, Rabu pagi (15/11/2017). Menurut Suratman, Desa Simbur Naik memang terbilang rawan kebakaran. Sebab, sebagian besar rumah warganya banyak yang terbuat dari papan kayu. Jarak rumah warga juga terbilang rapat. "Kebanyakan rumah-rumah tua, ditambah angin yang kencang karena memang lokasinya berada di tepi sungai Batanghari," ucapnya. Ia menambahkan, sebelum kejadian ini, beberapa waktu sebelumnya, kebakaran besar beberapa kali juga melanda sejumlah kampung di Kecamatan Muarasabak Timur.
Simak video pilihan berikut ini:
Dihubungi terpisah, Kepala Satpol PP dan Damkar Kabupaten Tanjabtim, Fertadi mengatakan, dari data sementara jumlah rumah warga yang terbakar mencapai 73 unit. Hampir seluruhnya ludes terbakar. Namun, jumlah rumah yang terbakar itu bisa saja mencapai ratusan karena masih dalam proses pendataan. Bahkan, warga melaporkan rumah Kepala Desa dan Sekretaris Desa Simbur Naik juga ikut habis terbakar. "Api cepat membesar karena memang kontruksi bangunan rumah warga yang berbahan papan dan jarak antar rumah berdekatan," ujar Fertadi. Menurut dia, api muncul diperkirakan pukul 02.00 WIB. Pemicu api belum bisa dipastikan dari mana asalnya. Fertadi memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, hanya dilaporkan beberapa warga terluka saat menyelamatkan diri. Sulitnya lokasi menyebabkan kobaran api baru bisa dihentikan sekitar pukul 06.00 WIB. Beberapa waktu sebelumnya, kebakaran hebat juga melanda Kelurahan Muarasabak Ilir, Kecamatan Muarasabak Timur tepat saat warga tengah sibuk berlebaran Idul Adha. Tak kurang 10 rumah warga ludes terbakar dalam kejadian tersebut. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Sandiaga Inginkan Tanah Abang Seperti Pasar di Istanbul Posted: 14 Nov 2017 09:32 PM PST Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menginginkan pusat perbelanjaan di Tanah Abang, Jakarta Pusat, menjadi seperti pusat perbelanjaan di Istanbul, Turki. Sehingga nantinya Tanah Abang dapat bersaing dengan pusat perdagangan di kota-kota besar di dunia. "Skalanya nanti seperti Grand Bazaar Istanbul, seperti pusat-pusat yang ada di kota besar dunia lainnya," ucap Sandiaga di Balai Kota, Jakarta Pusat, Rabu (15/11/2017). Sandiaga menjelaskan, untuk mencapai hal itu pihaknya akan menerapkan konsep transit oriented development (TOD), yakni kawasan itu akan terintegrasi dengan transportasi publik lainnya di Ibu Kota. "Kuncinya bagaimana kita menghadirkan integrasi transportasi maupun kegiatan sosial ekonomi," ujar dia. Tak hanya itu, Sandiaga juga menginginkan pusat perbelanjaan terbesar di Asia Tenggara itu kembali menjadi sejarah dalam perekonomian ataupun perdagangan. "Kita mendorong agar Tanah Abang kembali sebagai sejarah, pusat ekonomi, commerce terbesar," jelas dia. Pada Grand Bazaar di Istanbul terdapat sekitar 5 ribu toko dengan luas 1 hektare dan dapat menampung sekitar 400 ribu pengunjung setiap harinya. Saksikan video pilihan di bawah ini: This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Presiden Real Madrid Kaget Dengar Harga Striker Italia Posted: 14 Nov 2017 09:30 PM PST Kegemilangan Andrea Belotti bersama Torino ternyata sampai juga ke telinga Presiden Real Madrid, Florentino Perez. Namun ia kaget dengan mahalnya harga pemain berusia 23 tahun itu. Belotti menjadi rebutan banyak klub sepanjang musim panas kemarin. Maklum, meski bermain bersama dia mampu mencetak 28 gol dari 38 laga di Serie A. Penampilannya di timnas Italia juga menjanjikan. Dia mampu mencetak empat gol dari 13 laga sejauh ini. Namun Torino langsung mengambil langkah sigap mengantisipasi kepergian Belotti. Mereka memberikan kontrak baru dengan klausal pelepasan 100 juta euro. "Saya makan malam dengan Presiden Real Madrid beberapa waktu lalu. Kemudian kami berbicara soal kontrak pemain dengan klausul besar," kata Presiden Torino, Urbano Cairo seperti dilansir ESPN. "Dengan cepat saya menyebut Belotti yang punya klausul 100 juta euro. Dia langsung kaget karena tak pernah tahu harga pelepasan Belotti selama ini," katanya menambahkan. "Lagipula jika saya hanya berbicara tentang pemain dengan klausul 20 juta euro, Presiden klub seperti Real Madrid tidak akan tertarik." Di sisi lain, Urbino sendiri memuji Belotti yang tetap fokus di lapangan meski punya harga yang mahal. Musim ini Belotti sendiri sudah mencetak lima gol dari sembilan laga. "Dia tetap membumi. Semua orang suka padanya karena dia tetap rendah hati," kata Urbino. "Saat menandatangani kontrak baru, Belotti juga tak mengeluh dengan klausulnya yang tinggi. Dia sangat santai dan tak memikirkan hal seperti itu," ucap Urbino. Selain Real Madrid, Belotti juga didekati klub raksasa Eropa lainnya. Seperti MU, Chelsea, hingga AC Milan. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Kapolri Naikkan Pangkat Brimob Gugur Tertembak di Papua Posted: 14 Nov 2017 09:30 PM PST Kapolri Jenderal Tito Karnavian memberi penghargaan kenaikan pangkat anumerta kepada anggota Brimob Detasemen B Polda Papua, Brigadir Firman, yang tertembak saat bertugas di area pertambangan milik PT Freeport Indonesia, Mile 69, Tembagapura, Mimika, Papua. Firman tertembak pada Rabu (15/11/2017) dini hari. "Kami akan perlakukan dengan baik. Kita berikan penghargaan kenaikan pangkat anumerta hak-haknya diberikan," ujar Tito di Hotel Borobudur Jakarta Pusat, Rabu. Tito mengucapkan duka sedalam-dalamnya atas gugurnya Brigadir Firman saar bertugas. Tak hanya Firman, seorang anggota Brimob lain, Bripka Yongky Rumte juga menjadi korban penembakan. Kini, dia tengah menjalani perawatan intensif akibat luka di bagian punggung. "Saya selaku pimpinan Polri prihatin dari kejadian ini kita sampaikan duka sedalamnya kepada keluarga korban," katanya. Tito mengungkapkan, kejadian ini adalah risiko bagi anggota Polri dalam bertugas di daerah yang penuh konflik seperti Papua. "Apalagi, daerah-daerah yang ada gejolak keamanan dan konflik, seperti di Tembagapura, risiko itu memang harus ditanggung. Namun, saya sangat meyakini bahwa hidup mati kita semua adalah adalah takdir Allah SWT," tandas Tito Karnavian. Duka menghampiri Korps Brimob Polda Papua. Brigadir Firman, anggota Den B Timika meninggal dunia, akibat luka tembak pada bagian punggungnya. Firman tertembak saat sedang patroli Rabu dini hari tadi sekitar pukul 03.50 WIT di mile 69, areal PT Freeport. Saat itu, Firman patroli bersama Bripka Yongky Rumte yang juga mengalami luka tembak pada bagian punggung dan saat ini masih dalam kondisi kritis di Rumah Sakit Tembagapura. Kepala Humas Polda Papua Kombes Pol AM Kamal menyebutkan, Brigadir Firman dan Bripka Yongky saat itu tengah patroli menyusul tertembaknya karyawan Freeport, atas nama Raden Totok Sahadewo Selasa pagi, 14 November 2017 sekitar pukul 08.20 WIT. "Saat ini jenazah sedang dievakuasi dari ketinggian Tembagapura ke Kota Mimika," kata Kamal. Saksikan vidio pilihan di bawah ini: This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Sering Dibully, Begini Cailtin Halderman Menanggapinya Posted: 14 Nov 2017 09:30 PM PST Dirisak (bullying) sudah jadi makanan sehari-hari pelaku seni. Artis remaja seumuran Caitlin Halderman, yang cukup aktif di ranah sosial media, seringkali menjadi sasaran empuk warganet yang merasa kurang sreg dengan kehadiran mereka. Komentar pedas yang cenderung menghakimi, memenuhi kolom komentar akun Instagram artis-artis tersebut. Caitlin Halderman, yang baru satu tahun merintis di dunia seni peran, bukan tipe orang yang lantas drop begitu membaca kritikan maupun risakan di media sosial. Justru hal itu dia jadikan motivasi. "Kayak di film sebelum ini (Ada Cinta di SMA), mereka bilang aku terlalu muda, terlalu bule, terlalu anak kecil. Komentar itu aku jadikan hiburan saja. Kok mereka lucu, sih?," kata Caitlin Halderman kepada Health Liputan6.com baru-baru ini.
Di film itu Caitlin Halderman beradu peran dengan Iqbal CJR. Perannya sebagai anak SMA dari seorang ibu yang dituduh melakukan tindak korupsi, dinilai kurang cocok. Hal lain yang dikomentari oleh netizen mengenai keintiman yang terjalin antara dia dan Iqbal CJR, karena saat penggarapan produksi tersebut dirinya diketahui tengah dekat dengan temannya Iqbal. "Fans-fansnya ini enggak suka. Mereka pada bilang 'Wah, kacau!'. Direct message isinya itu semua, tapi enggak aku tanggapin," kata Caitlin Halderman. Dia mengatakan bahwa komentar-komentar itu tidak membuatnya down,"Enggak ngefek buat aku."
Menurut Caitlin Halderman, mereka yang mengomentari pedas cenderung membully terlalu sibuk mengurusi orang lain. Dan yang lucunya, kata Caitlin, orang-orang tersebut justru bersikap sebaliknya kalau bertemu langsung dengannya. "Kalau ketemu malah ngajak foto bareng," ujarnya. Dalam waktu dekat Caitlin akan mengeluarkan film baru. Film yang diangkat dari web series di situs berbagi video, yang mengangkat namanya dengan Jefri Nichol, akan beredar pada Desember mendatang. Sama seperti Iqbal CJR, Jefri Nichol memiliki fans fanatik yang tak kalah banyak. Namun, Caitlin Halderman tak terlalu ketakutan kalau bakal mendapat perlakuan yang sama seperti yang dulu-dulu. "Sejauh ini enggak ada yang bully aku. Mereka justru semangat pas tahu aku dipasangkan dengan Nichol di film Surat Cinta untuk Starla ini. Karena mereka sudah senang dengan short movie-nya di Youtube," kata Caitlin halderman. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Istri Ustaz Alhabsyi Sudah Lama Siap Menjanda Posted: 14 Nov 2017 09:30 PM PST Putri Aisah Aminah menjalani babak akhir sidang cerainya dengan Ustaz Ahmad Alhabsyi. Ibu tiga anak itu mengaku sudah siap menerima status jandanya dari sang ustaz. Tak ada persiapan khusus yang dilakukan Putri Aisah Aminah jelang pembacaan sidang putusannya hari ini. "Enggak ada persiapan apa-apa. Insya Allah siap, doakan aja ya," kata Putri Aisah Aminah di Pengadilan Agama Jakarta Timur, Rabu (15/11/2017). Putri Aisah Aminah mengaku sudah sejak lama menyiapkan diri dan mentalnya dalam menghadapi perceraian dengan Ustaz Alhabsyi.
Terlebih lagi, Putri sudah ditalak cerai Ustaz Alhabsyi sejak setahun lalu. "Sebetulnya kan talak itu sudah diucapkan beliau dari setahun lalu. Sedangkan ini hanya proses di legalitasnya saja, secara hukum saja (bercerai)," ujar Putri Aisah Aminah. "Pokoknya, doakan saja ya," lanjutnya. Seperti diketahui, Ustaz Ahmad Alhabsyi digugat cerai sang istri, Putri Aisah Aminah, ke Pengadilan Agama Jakarta Timur. Gugatan itu dilayangkan Putri sejak 31 Januari 2017 dengan nomor perkara 0478/Pdt.G/2017/PAJT. Putri Aisah Aminah menuding Ustaz Alhabsyi berbohong terkait poligami. Ustaz Alhabsyi disebut telah berpoligami diam-diam selama beberapa tahun terakhir dengan seorang jemaah bernama Yuyun Wahyuni. Kabarnya dari hasil pernikahan tersebut, Ustaz Alhabsyi dikaruniai dua anak. (Ras) This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
VIDEO: Kebakaran Hebat di Situs Arkeologi Peru Posted: 14 Nov 2017 09:30 PM PST Kebakaran melahap situs arkeologi Ventarron di Lima, Peru. Kejadian dipicu oleh sebuah perusahaan agribisnis yang membakar ladang tebu di sekitar situs ini. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
4 Hal Mengejutkan dari Para Pengarak Dua Sejoli Tak Bersalah Posted: 14 Nov 2017 09:29 PM PST Trauma. Sejoli di Tangerang harus mendapatkan pendampingan dari psikiater karena dituduh mesum lalu ditelanjangi dan diarak oleh warga di Sukamulya, Cikupa, Kabupaten Tangerang. Mereka malu keluar rumah lantaran video main hakim sendiri itu tersebar luas di media sosial. Kapolresta Tangerang, Ajun Komisaris Besar Sabilul Alif, tidak menyangka warga akan setega itu. Padahal tidak ada bukti keduanya bertindak asusila. Polisi kemudian menetapkan enam tersangka dalam kasus tersebut. Berdasarkan catatan Liputan6.com, ada 3 hal mencengangkan soal enam tersangka itu. 1. Pelaku Adalah Ketua RT dan RW Polisi langsung memeriksa sejumlah saksi terkait video main hakim sendiri, di mana muda-mudi diarak dan ditelanjangi oleh warga. Hasil pemeriksaan awal, polisi menangkap tiga tersangka. Yang mengejutkan, dua dari tiga tersangka itu adalah tokoh masyarakat di wilayah tersebut. "Memang dari interogasi awal, kita amankan tiga tersangka. Ketua RT, Ketua RW, dan seorang warga. Namun dari situ, berkembang mengarah kepada tiga tersangka lain," tutur Sabilul, Tangerang, Selasa 14 November 2017. Ketiga tersangka lain adalah I, S, dan N yang merupakan warga sekitar yang ikut mengarak dan menelanjangi sejoli R dan M dari kontrakannya menuju rumah Ketua RW. Kapolres pun sangat menyayangkan, ketua RT dan ketua RW yang seharusnya mencegah dan mengayomi warganya, justru bertindak provokatif. Ketua RT dan RW di Sukamulya, Cikupa, Kabupaten Tangerang menjadi tersangka dalam aksi main hakim sendiri terhadap pasangan muda-mudi. Mereka diduga sebagai provokator dalam kasus ini. Polisi bahkan terheran karena mereka mempersilakan warganya yang mau mengambil gambar, video, bahkan berswafoto. "Justru dia memprovokasi untuk memanggil warga, memprovokasi agar yang mau foto silakan, yang mau selfie silakan," kata Kapolresta Tangerang, Ajun Komisaris Besar Sabilul Alif. Ketua RT-lah yang mendobrak pintu kontrakan dan sempat memobilisasi massa agar datang ke kontrakan tersebut. "Sembari bilang 'ayo lihat sini, kalau yang mau mengabadikan'. Lalu Ketua RT memvideokan, dia yang melakukan penganiayaan," tutur Sabilul Alif. Ketua RW juga sempat memukul saat keduanya dibawa ke kediamannya. Video main hakim sendiri berdurasi sekitar empat menit viral. Pada video itu, sepasang muda-mudi ditelanjangi dan diarak oleh warga. Terdengar ucapan kasar dan tamparan yang dilakukan warga kepada keduanya. Sejoli tersebut pun minta ampun di tengah perlakuan warga yang mengintimidasi. Namun, permintaan ampun mereka malah dibalas sorakan kasar kerumunan pria dewasa itu. "Coba ulangi lagi adegannya!" ujar salah seorang warga. Tanpa ampun, keduanya diarak dari rumah kontrakannya ke kediaman Ketua RW setempat di tengah suasana malam. Kemudian tak lama mereka diminta menepi di depan bangunan kayu. Si wanita berteriak histeris. Sebab, warga memaksanya membuka baju. Perbedaan kekuatan fisik mereka akhirnya membuat perempuan itu berhasil ditelanjangi. Kejadian itu bermula saat R mendatangi M sambil membawa makanan, Sabtu, 11 November 2017, pukul 23.30 WIB. "Tidak lama warga datang kemudian memaksa mereka mengaku telah berbuat mesum," tutur Kapolresta Tangerang, Ajun Komisaris Besar Sabilul Alif saat dihubungi Liputan6.com di Jakarta, Selasa 14 November 2017. R saat itu sedang menumpang untuk sikat gigi di kamar mandi kontrakan M. Warga yang tidak percaya kemudian menuduh pria itu bersembunyi di kamar mandi. "Langsung ditarik disuruh ngaku. Kalau enggak nanti ditelanjangi," ucap dia. Keduanya menampik tuduhan itu. Warga yang semakin marah langsung menelanjangi keduanya. R hanya disisakan celana dalam, sementara M berkaus dan bercelana dalam. Saksikan video pilihan di bawah ini: This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Terjual Rp 445 M, Harga Berlian Terbesar Ini Dianggap Kemurahan Posted: 14 Nov 2017 09:28 PM PST Berlian terbesar sedunia terjual lewat lelang pada harga 25 juta poundsterling yang setara dengan Rp 445 miliar. Tapi, dengan harga sedemikian tinggi pun, para pakar merasa kecewa karena merasa seharusnya batu mulia itu bisa terjual 12 juta poundsterling (Rp 214 miliar) lebih mahal. Seperti dikutip dari Daily Mail pada Rabu (15/11/2017), perangkat perhiasan itu terjual kepada seorang peserta lelang yang tidak ingin disebutkan namanya melalui telepon. Lelang itu merupakan kegiatan musim gugur di Christie's Jenewa, Swiss. Proses lelang pun berlangsung amat cepat dengan harga pembuka pada 15 juta poundsterling. Perhiasan itu akhirnya dimenangkan pembeli lewat telepon tersebut. Tobias Kormind, pimpinan di 77 Diamonds, menyimpan kekecewaan, katanya, "Saya kecewa Art of de Grigosono tidak terjual pada harga yang lebih tinggi." Sebelum lelang dimulai, ia menduga harga berlian terbesar di dunia itu bisa mencapai 38 juta poundsterling. Walau tidak semahal yang diharapkan, harga akhirnya menjadi rekor dunia untuk berlian kelas D, demikian menurut Rahul Kadakia, sang juru lelang dan kepala divisi perhiasan internasional di Christie's. Peringkat D adalah peringkat tertinggi untuk sebuah warna berlian, yang berarti berlian tersebut benar-benar tembus pandang sehingga memang sangat jarang ada. Berlian peringkat D dengan jenis warna 11A tersebut diasah dari berlian kasar berukuran 404 karat yang ditemukan pada Februari 2016 di pertambangan Lulo, Angola. Temuan itu menjadi berlian kasar terbesar ke-27. Berlian mentah itu dianalisa di Antwerpen, lalu diasah di New York melalui proses yang melibatkan para spesialis pengasahan berlian untuk proses pemetaan, pengasahan, hingga pemolesan. Tim dari ahli perhiasan de Grigosono dari Swiss menciptakan 50 rancangan berbeda untuk permata 163,41 karat tersebut, hingga akhirya memutuskan untuk membuat kalung tak simetris sekeliling permata. Sisi kiri kalung terbuat dari 18 zamrud, sedangkan bagian kanan terdiri dari dua baris zamrud berbentuk buah persik.
Satu perhiasan lagi yang menjadi perhatian dalam lelang pada Selasa lalu adalah sebuah permata besar berwarna merah muda (pink) yang pernah terpasang pada mahkota-mahkota beberapa raja dan kaisar Prancis, termasuk Napolen. Permata tersebut terjual jauh melebihi perkiraan yang hanya 4,5 juta poundsterling. Lagi-lagi, seorang peserta lelang lain yang juga tak mau disebutkan namanya membeli pada 9 juta poundsterling melalui telepon. Jika pajak dan komisi diperhitungkan, maka harga yang harus dibayar adalah sekitar 11 juta poundsterling (Rp 196 miliar). Perhiasan itu diberi nama menurut nama Kardinal Mazarin, seorang kardinal dan diplomat Italia yang juga gemar mengkoleksi karya-karya seni. Ia pernah menjadi menteri kepala pada masa kekuasaan Louis XIII dan Louis XIV yang dijuluki Raja Matahari. Dalam wasiatnya, Kardinal Mazarin mewariskan permata merah muda itu dan beberapa permata lainnya kepada sang Raja Matahari. Batu merah muda yang digali dari tambang lama di Golconda, India selatan, kemudian berkilau di mahkota Raja Louis XV and Louis XVI (yang kemudian dipancung menggunakan guillotine). Kemudian, permata itu menghiasi mahkota Napoleon I, Napoleon II, dan Ratu Eugenie. Sesudahnya, permata itu sempat berada di tangan ahli-ahli perhiasan Prancis bernama Frederic Boucher dan Baron von Derwies. Permata tersebut dulunya pernah dilelang sekali, yaitu menjadi bagian dari penjualan perhiasaan mahkota Prancis pada 1887, sekitar 17 tahun setelah Kekaisaran Kedua ambruk dan Napoleon III beserta istrinya mencari suaka ke Inggris tanpa membawa perhiasan-perhiasan mereka. Menurut penjelasan balai lelang Christie's penjualnya kali ini adalah seorang kolektor pribadi, tapi identitasnya tidak diungkapkan. Lelang permata Christie's yang baru saja meraup total penjualan senilai 80 juta poundsterling akan diikuti dengan lelang serupa oleh balai lelang Sotheby's pada Rabu. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Persiapan Ngunduh Mantu Kahiyang-Bobby Capai 80 Persen Posted: 14 Nov 2017 09:27 PM PST Persiapan ngunduh mantu dalam rangkaian acara pernikahan Kahiyang Ayu - Bobby Nasution mendekati tuntas. Menurut Paman Bobby, Erwan Rozali Nasution, persiapannya sudah 80 persen rampung. "100 persen belum, masih 80 persen, untuk 20 persen lagi menjelang hari H," kata Erwan, Rabu (15/11/2017). Acara ngunduh mantu dimulai pada 21 November 2017. Rangkaian acara pertama adalah penabalan marga Siregar kepada putri Presiden Jokowi, Kahiyang Ayu. Acara penabalan marga akan dilakukan di kediaman paman Bobby lainnya, Doli Siregar, di Jalan STM, Medan. Kemudian, acara adat digelar pada tanggal 24 dan 25 November 2017. Ada pun acara puncak resepsi pada tanggal 26 November 2017. Acara terakhir, akan dilaksanakan di kediaman orangtua Bobby, di perumahan Setia Budi Bukit Hijau Regency (BHR), Nomor 123. "Untuk persiapan keluarga besan dari Solo, tanggal 19 kami sambut di kediaman kami. Kalau di adat Mandailing itu namanya Manyantani, ritual penyambutan atau menerima menantu," jelas dia.
Erwan menjelaskan, acara yang dilaksanakan di Medan sangat berbeda dengan acara yang dilaksanakan di Solo sebelumnya. Sebab, di Solo sangat kental dengan nuansa adat Jawa, sementara di Kota Medan menggunakan adat Mandailing dari Tapanuli Selatan. "Jelas sangat beda," ungkapnya. Erwan memprediksi jumlah tamu yang hadir sekitar 2.000 hingga 2.500 orang. Tidak hanya dari dalam kota, tamu-tamu itu juga akan datang dari luar kota. "Itu estimasi kita, kalau tidak salah undangan yang disebar segitu. Kalau untuk dari keluarga Kahiyang lebih kurang 100 orang dari Solo. Pihak keluarga besar Bobby akan berkumpul dalam acara adat," terangnya.
Saksikan Video Pilihan di Bawah ini This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Kapal Karam, Belasan Nelayan Terapung di Perairan Masalima Posted: 14 Nov 2017 09:26 PM PST Kapal Nelayan berhasil menemukan para korban tenggelam Kapal Motor Makmur Sejati di Perairan Masalima, Sulawesi Selatan. Sebanyak 18 nelayan selamat dan satu orang meninggal dunia. Seperti ditayangkan Liputan6 Siang SCTV, Rabu (15/11/2017), Kapal Patroli TNI Angkatan Laut Kal Kelambau yang mendapatkan laporan karamnya kapal langsung menuju lokasi kejadian. Seluruh korban selamat dan satu meninggal dunia kemudian dipindahkan ke kapal patroli TNI Angkatan Laut untuk di bawa ke Kota Baru, Kalimantan Selatan. Penyebab tenggelamnya kapal belum diketahui pasti. Menurut sang nakhoda, kapal miring dan tenggelam sesaat setelah jaring ikan diturunkan. Sebelum diselamatkan kapal nelayan yang melintas, para korban sempat terapung-apung selama dua jam dengan menggunakan galon air mineral di lautan. Saat ini para nelayan tengah dalam perjalanan menuju ke Banjarmasin. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Suporter Persija Tewas Dikeroyok, 4 Tersangka Ditangkap Posted: 14 Nov 2017 09:26 PM PST Polres Metro Kabupaten Bekasi menangkap empat tersangka pelaku pengeroyokan berujung kematian seorang remaja suporter sepak bola. Dua di antaranya bahkan harus ditembak lantaran melawan saat ditangkap. Hingga kini polisi masih mengejar 13 pelaku lainnya. Seperti ditayangkan Patroli Siang Indosiar, Rabu (15/11/2017), selepas pemakaman suasana duka masih meliputi rumah Rizal Yanuar Saputra, remaja 20 tahun yang tewas dikeroyok orang tak dikenal menggunakan senjata tajam. Korban yang diketahui suporter Persija, Jakarta tewas saat dalam perjalanan pulang usai menonton pertandingan sepak bola di Stadion Patriot Bekasi. Korban yang pulang berboncengan motor bersama temannya tiba-tiba dilempar batu hingga terjatuh di Jalan Sukamantri, Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi, pada Senin, 13 November 2017 dinihari. Disaat bersamaan, segerombolan kelompok yang diduga suporter lawan datang dan menghujami tubuh Rizal hingga korban meregang nyawa. Sedangkan teman korban berhasil menyelamatkan diri. Polisi yang melakukan pengejaran menangkap empat pelaku pengeroyokan di beberapa tempat berbeda. Polisi bahkan harus menembak dua di antaranya lantaran melawan. Polisi masih terus memburu 13 pelaku lainnya yang buron, termasuk pimpinan gerombolan. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
PHOTO: Dari Atas Tank, Kasal Pimpin HUT Korps Marinir ke-72 Posted: 14 Nov 2017 09:21 PM PST Prajurt Marinir meneriakkan yel yel jelang upacara HUT Korps Marinir ke-72 di Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta, Rabu (15/11). HUT Marinir ke-72 bertema Marinir Prajurit Pejuang dan Profesional. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah) Prajurt Marinir berbaris jelang upacara HUT Korps Marinir ke-72 di Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta, Rabu (15/11). HUT Marinir ke-72 bertema Marinir Prajurit Pejuang dan Profesional. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah) Kasal, Laksamana TNI Ade Supandi menyematkan tanda kehormatan saat upacara HUT Korps Marinir ke-72 di Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta, Rabu (15/11). HUT bertema Marinir Prajurit Pejuang dan Profesional. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah) Kasal, Laksamana TNI Ade Supandi (kanan) memeriksa pasukan upacara HUT Korps Marinir ke-72 di Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta, Rabu (15/11). HUT Marinir ke-72 bertema Marinir Prajurit Pejuang dan Profesional. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah) Kasal, Laksamana TNI Ade Supandi memberi amanat saat upacara HUT Korps Marinir ke-72 di Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta, Rabu (15/11). HUT Marinir ke-72 bertema Marinir Prajurit Pejuang dan Profesional. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah) Prajurt Marinir meneriakkan yel yel jelang upacara HUT Korps Marinir ke-72 di Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta, Rabu (15/11). HUT Marinir ke-72 bertema Marinir Prajurit Pejuang dan Profesional. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah) This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
6 Warga Tangerang Jadi Tersangka Persekusi Pasangan Diduga Mesum Posted: 14 Nov 2017 09:21 PM PST Enam warga ditetapkan sebagai tersangka terkait aksi penelanjangan dan penganiayaan pasangan diduga mesum di Tangerang, Banten. Sementara, Tim Cyber Polresta Tangerang yang dibentuk tengah memburu pelaku pengunggah dan penyebar pertama kali video yang viral itu. Pelaku dianggap telah melanggar Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik. Seperti ditayangkan Patroli Siang Indosiar, Rabu (15/11.2017), dalam video yang sempat viral itu tampak sepasang kekasih diarak sejumlah warga. Keduanya mengalami persekusi atau aksi main hakim sendiri, karena diduga berbuat mesum saat digerebek dalam rumah kontrakan di wilayah Sukamulya, Kabupaten Tangerang, Banten. Tak lama setelah video persekusi dua sejoli tersebut beredar, aparat Polresta Tangerang langsung turun tangan. Polisi mengamankan enam tersangka, di antaranya Ketua RT dan Ketua RW setempat yang menjadi provokator persekusi. Pengurus Kelurahan Sukamulya sendiri menyayangkan terjadinya persekusi di wilayahnya. Dari penyelidikan polisi memastikan, pasangan kekasih yang digerebek tidak berbuat asusila dan akan segera menikah. Saat itu korban pria hanya diminta mengantarkan makanan ke rumah kontrakan kekasihnya. Atas perbuatannya, tersangka terancam hukuman minimal lima tahun penjara. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Calon Istri Dicibir, Sandy Tumiwa Semprot Haters Posted: 14 Nov 2017 09:20 PM PST Hubungan Sandy Tumiwa dengan Shinta Bebi sedang diterpa cobaan. Rencana pernikahan mereka terancam batal lantaran ibunda Sandy Tumiwa tak memberikan restu. Ditambah lagi, para haters juga mengecam hubungan Sandy Tumiwa dan Shinta Bebi. Pasalnya, nama Shinta Bebi masuk dalam salah satu daftar wanita dalam katalog Alexis. Alhasil, Shinta Bebi pun mendapat banyak cibiran negatif dari para pembencinya. Mendengar hal itu, Sandy Tumiwa meradang. Ia bahkan menyemprot para haters untuk tidak berbicara hal negatif kepada calon istrinya tersebut. "Saya juga memberikan nasihat kepada para haters, buanglah pemikiran negatif. Haters tunjuk seseorang, tapi kan tiga jarinya menunjuk mereka. Makanya kita harus berprasangka baik dalam setiap keadaan agar selalu tenang," kata Sandy Tumiwa di kawasan Jalan Kapten Pierre Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (14/11/2017). Sandy Tumiwa pun memastikan bahwa calon istrinya itu tak terlibat dalam katalog Alexis seperti yang ramai dibicarakan orang. Mantan suami Tessa Kaunang dan Diana Lombong itu meminta agar para netizen khususnya haters untuk tidak langsung menghakimi seseorang. "Itu kan hoax. Jangan sampai ada kabar hoax langsung dipercaya. Makanya kita perlu yang namanya tabayyun. Lebih baik juga berpikir positif, kalau berpikir negatif gimana mau disebut sebagai orang berbangsa? Padahal belum tentu dirinya lebih baik daripada yang dibicarakannya," sindir Sandy Tumiwa. (Ras) This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Ronaldo Berniat Tinggalkan Real Madrid? Posted: 14 Nov 2017 09:20 PM PST Masa depan Cristiano Ronaldo di Real Madrid kembali disoal. Pemain yang akrab dengan julukan CR7 itu disebut-sebut bakal segera meninggalkan Los Blancos, Juni mendatang. Spekulasi mencuat saat Ronaldo ditanya mengenai kontrak baru usai tampil di Liga Champions belum lama ini. Seperti dilansir AS, saat itu, pemain yang akrab disapa CR7 tersebut menegaskan tidak menginginkan kontrak baru bersama klub Real Madrid. "Saya memiliki kontrak selama 4 tahun bersama Real Madrid dan saya tidak ingin memperbaharuinya. Saya baik-baik saja," kata Ronaldo usai memperkuat Los Blancos saat berhadapan dengan Tottenham Hotspur, belum lawan ini. Spekulasi semakin bertambah liar setelah program olahraga berbahasan Spanyol mengulas lebih jauh tentang masa depan CR7. Pemandu acara Edu Aguirre menyebutkan bahwa Ronaldo ingin mengakhiri kontraknya di Real Madrid pada 30 Juni 2018 mendatang. Keinginan ini bahkan sudah disampaikan Ronaldo kepada Presiden Madrid, Florentino Perez. Sumber lain juga menyebutkan bahwa, sebenarnya sudah menawarkan kontrak baru kepada Ronaldo. Namun pemain yang pernah memperkuat Sporting Lisbon itu sama sekali tidak tertarik. Sebab Ronaldo merasa dia tidak dihargai di skuat Real Madrid.
Hal lainnya yang membuat Ronaldo tersinggung adalah rumor Kylian Mbappe. Seperti diketahui Madrid merupakan tim yang sempat teratarik ingin mendatangkannya. Namun pemain tersebut akhirnya mendarat di tim asal Prancis, Paris Saint Germain (PSG). Meski batal gabung ke Los Blancos, Ronaldo ternyata kadung tersinggung. Dia merasa tidak dihargai saat Madrid ikut dalam perburuan Mbappe. Sebagai pemain yang telah menghadirkan sederet trofi bagi Real Madrid, Ronaldo kecewa dengan rencana tersebut.
Sementara itu, di tengah rumor masa depannya yang terus meningkat, Ronaldo baru saja mendapatkan kabar suka cita. CR7 baru saja dikaruniai seorang putri dari buah cintanya dengan sang kekasih, Georgina Rodríguez. Bayi mungil yang akhirnya diberi nama Alana Martina itu lahir di Rumah Sakit Universitario Quirón de Madrid, Minggu (12/11/2017). Saksikan juga video pilihan lainnya di bawah ini: Kehadiran Alina tentu saja menambah ramai kediaman Ronaldo. Sebab sebelumnya, Ronaldo telah memiliki tiga anak lainnya, yakni Cristiano Ronaldo Jr yang sudah berusia 7 tahun. Sementara dua lainnya, yakni si kembar Mateo dan Eva berasal dari program surogasi
This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Neraca Dagang RI Surplus US$ 900 Juta, IHSG Naik Terbatas Posted: 14 Nov 2017 09:19 PM PST Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) meski berada di zona hijau tapi pergerakannya terbatas selama sesi pertama perdagangan saham Rabu pekan ini. Pada penutupan sesi pertama perdagangan saham, Rabu (15/11/2017), IHSG naik tipis 8,23 poin atau 0,14 persen ke posisi 5.996,52. Indeks saham LQ45 menguat 0,27 persen ke posisi 995,84. Sebagian besar indeks saham acuan menguat. Ada sebanyak 127 saham menghijau sehingga mendorong kenaikan IHSG. Sedangkan 170 saham melemah sehingga menahan penguatan IHSG. Sedangkan 109 saham lainnya diam di tempat. Selama sesi pertama, IHSG sempat berada di level tertinggi 6.009,39 dan terendah 5.989,30. Total frekuensi perdagangan saham sekitar 181.929 kali dengan volume perdagangan saham 7,5 miliar saham. Nilai transaksi harian saham Rp 3,5 triliun. Investor asing melakukan aksi beli Rp 41,89 miliar. Posisi dolar Amerika Serikat berada di posisi Rp 13.536.Secara sektoral, sebagian besar sektor saham sama-sama menguat dan menghijau. Sektor saham aneka industri turun 0,77 persen, dan catatkan penurunan terbesar. Disusul sektor saham tambang turun 0,73 persen. Sedangkan sektor saham infrastruktur naik 0,64 persen, sektor saham keuangan mendaki 0,36 persen. Saham-saham yang menguat antara lain saham RIMO naik 12,50 persen ke posisi Rp 216, saham IIKP menanjak 11,50 persen ke posisi Rp 252 per saham, dan saham BULL melonjak 8,92 persen ke posisi Rp 171 per saham. Sedangkan saham-saham melemah antara lain saham CMPP turun 24,79 persen ke posisi Rp 364 per saham, saham INCO tergelincir 4,13 persen ke posisi Rp 3.020 per saham, dan saham KMTR susut 3,36 persen ke posisi Rp 575 per saham. Bursa Asia pun kompak tertekan. Indeks saham Hong Kong Hang Seng turun 0,86 persen, dan catatkan penurunan terbesar. Indeks saham Korea Selatan Kospi susut 0,23 persen, indeks saham Jepang Nikkei tergelincir 1,48 persen, indeks saham Shanghai susut 0,84 persen, indeks saham Singapura merosot 0,79 persen dan indeks saham Taiwan turun 0,52 persen. IHSG menguat tipis ini terjadi di tengah rilis data neraca perdagangan. Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan neraca perdagangan Indonesia pada Oktober 2017 surplus sebesar US$ 900 juta. Sedangkan secara kumulatif sepanjang Januari-Oktober 2017 mencetak surplus US$ 11,78 miliar. Kepala BPS, Suhariyanto atau yang akrab disapa Kecuk mengungkapkan, nilai ekspor Indonesia pada bulan kesepuluh ini tercatat sebesar US$ 15,09 miliar atau naik 3,62 persen dibanding realisasi September 2017 sebesar US$ 14,54 miliar. Dibanding Oktober 2016 yang sebesar US$ 12,74 miliar, nilai ekspor di Oktober 2017 ini melonjak 18,39 persen. Angka ini lebih tinggi dibanding realisasi impor yang sebesar US$ 14,19 miliar atau naik 11,04 persen dibanding realisasi bulan sebelumnya US$ 12,78 miliar. Dibanding realisasi Oktober tahun lalu yang sebesar US$ 11,51 miliar, nilai impor di bulan kesepuluh ini mengalami kenaikan signifikan sebesar 23,33 persen. "Jadi neraca perdagangan di Oktober surplus US$ 900 juta," ujar Kecuk saat Rilis Neraca Perdagangan Oktober di kantornya, Jakarta, Rabu pekan ini. Jika dirinci, Suhariyanto mengatakan, surplus US$ 900 juta berasal dari surplus nonmigas yang mencapai US$ 1,69 miliar, sementara neraca dagang minyak dan gas (migas) masih defisit sebesar US$ 792,2 juta. Secara kumulatif di Januari-Oktober 2017, surplus neraca perdagangan tercatat sebesar US$ 11,78 miliar. Dengan realisasi nilai ekspor US$ 138,5 miliar, naik 17,49 persen dibanding capaian periode sama tahun lalu sebesar US$ 117,9 miliar. Nilai ekspor kumulatif lebih tinggi dibanding nilai impor US$ 126,68 miliar pada Januari-Oktober 2017 atau naik 14,95 persen dibanding periode yang sama tahun lalu sebesar US$ 110,20 miliar. Surplus US$ 11,78 miliar pada sepuluh bulan ini ditopang dari surplus neraca perdagangan nonmigas sebesar US$ 18,45 miliar, sementara migas masih defisit US$ 6,67 miliar. Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Sebelumnya laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat pada awal sesi perdagangan saham Rabu pekan ini. Penguatan IHSG terjadi di tengah bursa global yang melemah. Pada pra pembukaan perdagangan saham, Rabu pekan ini, IHSG naik 13,62 poin atau 0,23 persen ke posisi 6.001,91. Indeks saham LQ45 menguat 0,35 persen ke posisi 996,66. Seluruh indeks saham acuan kompak menghijau. Pada pukul 09.00 WIB, IHSG naik 11,66 poin atau 0,19 persen ke posisi 6.002. Indeks saham LQ45 naik 0,40 persen ke posisi 997,09. Sebagian besar indeks saham acuan menguat. Ada sebanyak 59 saham menguat sehingga mengangkat IHSG ke zona hijau. 47 saham lainnya melemah dan 89 saham diam di tempat. Pada awal sesi, IHSG sempat berada di level tertinggi 6.004,70 dan terendah 5.996,32. Total frekuensi perdagangan saham sekitar 6.544 kali dengan volume perdagangan saham 200,9 juta saham. Nilai transaksi harian saham Rp 137 miliar. Investor asing melakukan aksi jual Rp 13,50 miliar di pasar reguler. Posisi dolar Amerika Serikat berada di kisaran Rp 13.534. Secara sektoral, sebagian besar sektor saham menghijau. Sektor saham keuangan naik 0,49 persen, sektor saham barang konsumsi mendaki 0,43 persen. Sementara itu, sektor tambang turun 0,46 persen, dan catatkan penurunan terbesar. Saham-saham yang catatkan top gainers antara lain saham RIMO naik 4,17 persen ke posisi Rp 200, saham CPIN melonjak 1,95 persen ke posisi Rp 3.130 per saham, dan saham CLEO mendaki 1,8 persen ke posisi Rp 850 per saham. Saham-saham emiten tambang cenderung melemah. Saham INCO turun 2,86 persen ke posisi Rp 3.060 per saham, saham PTBA susut 1,27 persen ke posisi Rp 11.650, dan saham TINS tergelincir 1,10 persen ke posisi Rp 900 per saham. Bursa saham Asia sebagian besar melemah. Indeks saham Hong Kong Hang Seng turun 0m54 persen, indeks saham Korea Selatan Kospi tergelincir 0,41 persen, indeks saham Jepang Nikkei susut 1 persen, dan catatkan penurunan terbesar, indeks saham Shanghai melemah 0,56 persen. Selain itu, indeks saham Singapura melemah 0,28 persen dan indeks saham Taiwan tergelincir 0,44 persen. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Anak Bunuh Ayah yang Sakit Ditangkap dalam Hutan di Purwakarta Posted: 14 Nov 2017 09:19 PM PST Polisi meringkus pria yang membunuh ayahnya di Kecamatan Cibatu, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat pada Selasa, 14 November 2017 siang. Korban tewas dibacok sang anak saat terbaring sakit di dalam rumah. Seperti ditayangkan Patroli Siang Indosiar, Rabu (15/11/2017), kasus kematian Toha yang dibunuh anaknya sendiri di Kecamatan Cibatu, Purwakarta, Jawa Barat akhirnya terungkap. Setelah dua hari perburuan, Satuan Jatanras Polres Purwakarta membekuk Jarkasih pada Selasa siang dalam hutan Desa Cirangkong, Kecamatan Cibatu. Lantaran kerap memberikan keterangan melantur pria berusia 39 tahun itu dibawa ke Rumah Sakit Jiwa Bogor, Jawa Barat, untuk pemeriksaan kejiwaan. Saat terbaring sakit dalam rumah, Toha tewas dibacok dengan kampak oleh anaknya sendiri Jarkasih pada Minggu, 12 November 2017 siang. Usai melakukan aksinya, pelaku membuang kampak di belakang rumah, kemudian melarikan diri ke hutan, sang anak diduga mengalami depresi. Selain menangkap pelaku, polisi juga menyita barang bukti sebilah kampak. Kondsi kejiwaan tidak terganggu, tersangka terancam hukuman 15 tahun penjara. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Begini Rekonstruksi Kasus Ibu Bunuh Anak karena Mengompol di Kebon Jeruk Posted: 14 Nov 2017 09:16 PM PST Kepolisian Resort Metro Jakarta Barat kembali melakukan olah tempat kejadian perkara kasus ibu bunuh anaknya sendiri di Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Polisi menemukan berbagai barang bukti yang digunakan pelaku untuk menganiaya korban berupa sapu lidi dan tali rafiah untuk memukul dan mengikat korban. Seperti ditayangkan Patroli Siang Indosiar, Rabu (15/11/2017), petugas Unit Perlindungan Perempuan dan Anak Polrestro Jakarta Barat kembali menggeledah kamar kos di daerah Duri Kepa, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, untuk mencari bukti tambahan penganiayaan terhadap bocah berinisal GW oleh ibu kandungnya sendiri NW pada Selasa, 14 November 2017 siang. Hasilnya ditemukan empat barang bukti tambahan, sapu lidi dan tali rafiah digunakan pelaku memukul dan mengikat korban sisa kaleng susu yang disuguhkan pelaku saat menolong korban dan akte kelahiran korban. Penggeledahan untuk memastikan kebenaran keterangan tersangka NW terkait alat-alat yang digunakanya saat menganianya buah hatinya GW. Meski barang bukti menguatkan, polisi meneruskan proses hukum namun hari ini polisi tetap menjadwalkan pemeriksaan kondisi kejiwaan tersangka di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur. Polisi menetapkan NW sebagai tersangka karena diduga menganiaya buah hatinya sendiri GW berusia lima tahun hingga tewas. Penganiyaan keji ini dipicu masalah sepele hanya gara-gara korban kerap rewel dan ngompol selama dua bulan terakhir. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Posted: 14 Nov 2017 09:12 PM PST Operasi Zebra 2017 yang digelar 1-14 November 2017 oleh satuan Polisi Lalu Lintas se-Indonesia telah berakhir. Namun ternyata, selama razia berlangsung, banyak cerita unik yang lucu. Salah satunya peristiwa penilangan terhadap Polisi yang mengendarai sepeda motor namun tidak memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM). Lucunya, Polisi tersebut bukanlah bagian anggota lembaga yang menjaga ketertiban, keamanan dan penegakan hukum, melainkan nama seorang pria warga sipil asal Pasuruan, Jawa Timur. Disebutkan, Polisi lahir di Pasuruan, 26 Desember 1995, tinggal di Dusun Pengarengan, Desa Kalipang, Kecamatan Grati terjaring razia oleh Polres Pasuruan. Nama Polisi tersebut semakin ramai diperbincangkan setelah akun bernama @tmc_satlantasmojokertokota mengunggahnya ke akun Instagram. Kala itu, Polisi diminta menunjukan SIM, namun ternyata dia tidak membawanya. Namun saat ditanya nama, dia menjawab Polisi, hal itu dibuktikan dengan identas yang tercatat di Kartu Tanda Penduduk.
Operasi Zebra 2017 kembali menghadirkan cerita yang cukup unik. Kali ini, seorang siswi ngamuk kepada petugas yang menggelar razia. Bahkan, sebuah video sempat merekam peristiwa tersebut dan diunggah oleh akun @brimob_id di media sosial Instagram. Dalam video tersebut, seorang siswi SMU yang lengkap dengan seragam sekolahnya mengamuk dan menendang helm sembari melontarkan kata-kata kasar kepada petugas. "Aduh mulut nya kok ngomong nya kasar betul dek..." tulis akun @brimob_id, Kamis (10/11/2017). Petugas polisi juga sempat menenangkan siswi tersebut, tapi dia tak peduli. Sebaliknya cacian kepada polisi keluar dari mulut siswi tersebut. Bahkan telepon genggam petugas yang merekam kejadian tersebut sempat ditepis hingga terjatuh. "Untuk pengendara di bawah umur tolong di simak, terutama orang tua di rumah agar tidak memberikan izin putra-putri nya membawa kendaraan jika masih dibawah umur. Karna sudah tertera dalam Pasal 281 bagi setiap pengemudi kendaraan bermotor yang tidak memiliki SIM dimaksud dalam pasal 77 ayat 1 dipidana kurungan paling lama 4 bulan atau denda," tulis @brimob_id. Usut punya usut, siswi tersebut mengamuk lantaran ditegur petugas polisi karena masih berusia di bawah 17 tahun dan tidak memiliki SIM. "Jadi kalo ditegur Pak Polisi terima ya!! Gaperlu marah begitu, Adik kan juga Pelajar pasti diajarin sopan santun di sekolah ataupun di rumah," tulisnya. Sontak saja aksi gadis tersebut mendapatkan banyak kritikan dari para warga net. @jee_ajee03 Jadi kesel cewek gak beratitude 😂 untung pakpol sabar tu anak ortunya pasti malu apalagi sekolahnya hadeh @evawahida Sabar atuh pak maklum anak labil 😂 gak habis pikir segitu kasarnya 😵😵😵 @sasmintoandik Anak jaman now..!! Gak habis pikir gak pernah d ajarin sopan santun apa ya... @muhammad_yahya_029 siap pak ..Saya juga sekolah umur saya juga 17 tahun tapi insya allah kalau kepada aparat polisi maupun tni saya sopan dan sangat menghargai..Mngkin ini salah satu contoh yang tak patut di contoh ..Sampai sampai camera pun di banting ..Mkasih pak ini pelajaran buat kami pak sebagai siswa .
This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Gagal Lolos ke Piala Dunia, FIGC Panggil Carlo Ancelotti? Posted: 14 Nov 2017 09:10 PM PST Timnas Italia gagal lolos ke putaran final Piala Dunia 2018 di Rusia setelah kalah agregat 0-1 dari Swedia di play-off kualifikasi zona Eropa. Terakhir kali Italia gagal lolos ke Piala Dunia pada 1958. Kegagalan Gli Azzurri ini, sontak mengundang kritikan kepada pelatih timnas Italia Giampiero Ventura. Bukan itu saja, beberapa pemain yang sepertinya kecewa memutuskan pensiun dari Timnas Italia. Gigi Buffon, Andrea Barzagli, dan Daniele De Rossi untuk tim nasional (kabarnya Chiellini juga akan mengikuti jejak mereka). De Rossi punya alasan sendiri kenapa dia memilih menyudahi karier internasionalnya "Sekarang generasi berikutnya telah siap untuk terbang dan kita harus memulai lagi dari mereka," katanya, saat mengumumkan pengunduran dirinya. Sementara itu, kritik yang datang kepada Ventura menimbulkan spekulasi pemecatan dirinya. Ada banyak nama yang beredar sebagai calon pengganti pelatih timnas Italia, seperti Allegri, Carlo Ancelotti, Conte, Di Baggio, dan Mancini. Namun, media di Italia menyebut Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) telah menjalin kontak dengan Ancelotti, dan mungkin dia adalah pilihan nomor satu. Saat ini Ancelotti sudah tak memiliki klub. Jadi ini mungkin saat yang tepat baginya untuk melatih tim nasional. Sejauh ini dilaporkan Ancelotti masih akan memikirkan tawaran ini, sebelum kemudian menyerahkan keputusan kepada mereka. Dan, kabarnya besok FIGC akan menggelar pertemuan penting. Nama Roberto Mancini mencuat sebagai salah satu kandidat untuk menggantikan Ventura beberapa jam setelah kegagalan Gli Azzurri mengalahkan Swedia. Mantan pelatih Inter Milan tersebut dianggap tepat untuk menangani generasi muda Italia selepas pensiunnya empat pemain veteran. Memang ada beberapa nama lain yang lebih senior dan berpengalaman dibandingkan Mancini yang juga disarankan. Namun, menurut Mediaset Premium, Mancini lebih diunggulkan. Saat ini, Mancini masih menukangi Zenit Saint Petersburg. Ia masih terikat kontrak sampai Juni 2020 dengan klub Rusia itu. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Begini Awal Jalinan Cinta Syahnaz Sadiqah - Jeje Govinda Posted: 14 Nov 2017 09:10 PM PST Syahnaz Sadiqah baru saja dilamar sang kekasih, Jeje Govinda, pada Minggu (12/11/2017). Selain keluarga, teman-teman dekat pun memberikan selamat pada keduanya. Meski tak sempat datang pada hari lamaran, Ayu Dewi pun ikut berbahagia atas keseriusan Jeje Govinda merajut asmara dengan Syahnaz Sadiqah. Ayu Dewi pun mengunggah foto dirinya saat bersama pasangan tersebut di akun Instagramnya, Selasa (14/11/2017). Ketiganya tersenyum ke arah kamera. Dalam keterangannya, Ayu Dewi pun menceritakan awal mula Jeje Govinda dan Syahnaz Sadiqah bisa merajut kasih. Unggahan ini disukai lebih dari 67 ribu pengguna Instagram. "Ihiiiiiyyy,ga nyangkaaa dari cuma ngeledek2in di steij alias panggung lalalayeyeye sampeei skarang berujung lalala-maran yeee. Kongreitsss yess naJeh-nanazJejeh. Smoga lancar ples gapake rintangan daan........banyak yg mau endorse," tulisnya.
Setelah menjalani lamaran, Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda pun telah menetapkan tanggal pernikahan. Keduanya mantap akan naik pelaminan pada 21 April 2018. Tak seperti pesta lamaran yang digelar di Jakarta, rencananya pernikahan Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda akan berlangsung di Bandung, Jawa Barat. Seperti diketahui, sebelum menjadi selebritas, Syahnaz dan ibundanya, Ami Qanita, memang menetap di Kota Kembang. Namun, lantaran padatnya jadwal syuting, keduanya hijrah ke Jakarta.
This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Sinergi dengan Kemenpar, Ini Dia Produk Oleh-Oleh Rintisan Seleb Posted: 14 Nov 2017 09:02 PM PST Kementerian Pariwisata melakukan sinergi dengan beberapa selebritas yang punya usaha produksi kue oleh-oleh. Sebanyak 21 seleb pengusaha, yang sebagian besar fokus pada produk makanan, telah melakukan panandatangan Nota Kesepahaman co-branding dengan Wonderful Indonesia. Dengan sinergi ini gambar beragam destinasi dan logo Wonderful Indonesia akan "mejeng" di kemasan produk para seleb pengusaha. Sementara produk oleh-oleh para seleb pengusaha akan mendapat banyak promosi dari beragam event yang digelar Kementerian Pariwisata. Menteri Pariwisata Arief Yahya mengharapkan Co-branding ini menjadi wadah untuk sama-sama mengembangkan kerjasama promosi melalui media jarangan yang dimiliki oleh para endorser, dalam hal ini para selebritas, maupun media jaringan Kementerian Pariwisata. "Gambar di packaging lebih banyak destinasi daripada merek produk mereka. Di kemasan nanti juga ada tulisan 'official partner Wonderful Indonesia', itu bisa meng-endorse produk mereka nantinya," ungkap Arief Yahya. Berikut profil produk oleh-oleh rintisan seleb pengusaha yang melakukan kerjasama co-branding dengan Kementerian Pariwisata. BANANA SAVVANA CAKE (BSC), Fitri Carlina BSC mengeluarkan lima varian rasa kue yang mengadopsi keindahan pariwisata Banyuwangi, seperti Savana Red Island, Savana Green Bay, Savana Blue Fire, Savana Sunrise of Java, dan Savana Wedi Ireng. Warna kue tersebut juga menyesuaikan warna dari destinasi wisata. Toko kue milik Fitri Carlina terletak di Jalan S Parman No 26. Fitri merupakan penyanyi asli Banyuwangi yang sudah malang melintang di industri hiburan Tanah Air. CIREBON KELANA, Ussy Sulistiawaty Tempat Oleh-oleh Cirebon milik Ussy ini mulai hadir di Cirebon 21 Mei 2017 di Jalan Siliwangi No 169 Kota Cirebon. Mempunyai 7 varian rasa antara lain cheesy lover, choco vanilla, double choco puff, durian puff, green tea red bean, red velvet, hazelnut oreo dan salty caramel LENSO MANADO, Gracia Indri Toko kue ini milik artis cantik berdarah Manado Gracia Indri dan Mikha Tambajong. Toko kue ini menyediakan 5 varian kue yang beragam. Seperti cokelat, original, green tea, tiramisu kopi, dan choconut. Semua varian rasa hanya dibanderol Rp 70 ribu per porsi. Lokasinya di Jalan TNI, Nomor 119 Tikala Ares, Kecamatan Tikala. Sejak dibuka 22 Agustus 2017 lalu, kini sudah membuka stan di Bandara Sam Ratulangi Manado.
Balikpapan Premio yang terletak di Jalan MT. Haryono no 9A merupakan outlet oleh – oleh milik Baim Wong. Outlet resmi dibuka pada September 2017. Premio menawarkan empat varian rasa seperti Passion Fruit, Extracheese, Greentea Choco Cheese, dan Banana. BANDUNG KUNAFE, Irfan Hakim dan Omesh Grand Opening Bandung Kunafe digelar pada 22 Oktober 2017 lalu dan diresmikan oleh Walikota Bandung Ridwan kamil. Beragam rasa yang ditawarkan antara lain Kunafe cheese, Kunafe Greentea, Kunafe Choclate, Kunafe Nutella dan Kunafe Durian. BOGOR RAIN CAKE, Shireen Sungkar Toko kue milik Shireen Sungkar ini dibuka pada awal April 2017. Bogor rain cake memiliki empat varian rasa seperti vanilla cheese cake, greentea ovaltine cake, red taro cake, dan crispy chocoolate cake. Gerainya terletak di Jalan Padjajaran No 31, Bogor.
Outlet Cirebon Cinnamon milik Dhini Aminarti dan Dimas Seto yang beralamat di Jalan DR. Cipto Mangunkusumo, No 79, Kota Cirebon dibuka pada 26 Agustus 2017. Cirebon Cinnamon menawarkan lima pilihan rasa yang memiliki ciri khas masing-masing, di antaranya extra cheese, apel cinnamon LAPIS MINANG NANTIGO, Dude Harlino Kue berbentuk segitiga ini dinamai Lapis Minang Nantigo karena disesuaikan dengan falsafah adat Minang, yaitu tungku tigo sajarangan. Rintisan usaha ini baru diresmikan pada 30 Juli 2017 lalu. Lapis Minang Nantigo sendiri memiliki lima varian rasa, yakni Nantigo chocolate, Nantigo Red Velve, NantiogoOreo, Nantigo Greentea, dan Nantigo Cheese. JOGJA SCRUMMY, Dude Harlino Jogja Scrummy, oleh - oleh kekinian khas Jogja milik Dude Herlino, merupakan kue berlapis dengan komposisi brownis kukus di bagian bawah dan puff pastry dengan filiing berbagai rasa untuk lapisan atasnya. Jogja Scrummy menghadirkan enam varian rasa diantaranya adalah Jogja Scrummy Mangga, Talas, Srikaya, Coklat, Keju, dan Karamel. PEKANBARU CASSATA, Denny Cagur Pekanbaru Cassata resmi dibuka pada tanggal 24 September 2017. Cake ini berbahan dasar nanas dan dikolabrasikan dengan buah wortel, dengan menawarkan lima varian rasa, yaitu Chocolate, double cheese, nutella, durian dan greentea.
Really Cake hadir di Kota Balikpapan. Really cake adalah kue hasil kreasi Artis Prilly Latuconsina yang belajar dari oma nya. Really cake hadir di kota Balikpapan untuk memberikan pilihan baru dan fresh serta pilihan kue yang kekinian untuk oleh-oleh dari Kota Balikpapan. Really Cake adalah kue yang berupa cotton cake yang dipadukan dengan puff pastry, crumble yang manis dan gurih dan filling rasa. BEBELLY BAKERY, Prilly Latuconsina Gerai kue kekinian yang menggunakan bahan olahan khas Lampung yaitu pisang dibuka pada Jumat 9 Juni 2017 lalu. Saat ini varian rasa yang ditawarkan adalah Banana Foster Caramelized, Banana Foster Cheese, Banana Foster Nutella, Banana Foster Peanut, dan Banana Foster Chocolate. PALEMBANG LAMONDE, Irwansyah Palembang Lamonde mempunyai 6 varian rasa yang mempunyai kelebihan masing-masing yaitu Lamonde Choco Maltine, lamonde Coffee, Lamonde Doriyan, Lamonde G-Tea, Lamonde Red-Light, dan Lamonde Saycheese. JAMBI RORU CAKE, Irwansyah Jambi Roru Cake ini memiliki lima varian rasa yaitu Choco banana, Black Forest, Double Cheese, Choco Matcha, dan Chocoberry. SEMARANG RORU CAKE, Irwansyah Semarang Roru cake adalah sebuah kue bolu dua lapis yang di tengah kue bolu ini terdapat filing cokelat atau krim keju. Di Luar Kue bolu diberi topping roll sesuai varian rasa baru kemudian diberi topping crumble. Jadi di Luar kue bolu ini terdapat crumble yang menempel karena ada roll nya Semarang Roru Cake mempunyai lima Varian rasa yaitu Cheese, Choco Banana, Choco Greentea, Chocomaltine, dan strawberry.
Produk medan napoleon berupa cake dengan karakteristik unik sesuai dengan ciri masyarakat Medan. Cake dengan lapisan puff pastry ditengahnya dibalut dengan sofcake lembut. Dengan berbagai varian rasa, seperti durian, keju, greentea, pisang dan caramel. Bahan-bahan baku medan napoleon banyak menggunakan bahan lokal terutama durian yang menjadi andalan. SEMARANG WINGKOROLLS, Dewi Sandra Semarang Wingkorolls adalah Pertama kali dan satu-satunya ada wingko didalam gulungan lapis legit. Semarang Wingkorolls mempunyai lima pilihan rasa. Peanut Nougat, Cheese, Hazelnut Crispy, Greentea Cornflakes dan Choco. Gerainya terletak di Jalan Kawi No 3 Candisari Semarang Jawa Tengah, dibuka sejak 22 Juli 2017. SURABAYA PATATA, Ria Ricis dan Oki Setiana Dewi Surabaya Patata ini mempunyai 5 macam varian rasa Black Patata, Cheese Patata, Green Tea Patata, Nutella Patata, dan Banana Peanut Patata. Surabaya Patata milik Ria Ricis yang mulai membuka gerainya pada bulan Mei 2017 di Jalan Dharmahusada Nomor 187 Kelurahan Mojo, Kecamatan Gubeng.
Hidangan milik Indra Bekti terletak di Cirebon dan gerainya mulai dibuka pada 28 Maret 2017. Pastry atau kue yang disajikan di Cirebon Sultana berupa lapisan bolu padat yang berlapis topping dan dibalut croissant. Sultana menawarkan lima varian rasa yakni double choco, choco banana, mango, cheese, dan blueberry. MANJHA HIJAB, Ivan Gunawan Toko Manjha Hijab milik Ivan Gunawan kembali di buka di Bandung. Toko tersebut beralamat di Jalan Pelajar Pejuang no 60, Bandung, Jawa Barat dan resmi dibuka pada, Sabtu, 6 Mei 2017. Manjha Hijab diperuntukan bagi wanita muslimah yang dikelompokkan kedalam 3 karakter, yakni kelompok usia 21 ke atas sebagai Missy, 31 keatas sebagai Woman dan Lady untuk 41 keatas. CATHY SHARON URBANLIPS, Cathy Sharon Urbanlips merupakan produk dalam negeri yang hadir dalam 11 warna untuk menyesuaikan make up look kaum wanita. Masing-masing warna terinspirasi dari berbagai kota dan scheme indah berbagai tempat seperti Buckingham, Bronx, Victoria, Nothinghill, Manhattan, Empire state, Soho, Brooklyn,dan lain-lain This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Kabut Halangi Proses Evakuasi Jenazah Anggota Brimob Papua Posted: 14 Nov 2017 09:02 PM PST Proses evakuasi jenazah Brigadir Firman, anggota Brimob Detasemen B Polda Papua yang tewas akibat ditembak Kelompok Kriminal Bersenjata/KKB pada Rabu dini hari di Mile 69 Tembagapura ke Timika masih terkendala karena kondisi cuaca kabut. Kabid Humas Polda Papua Kombes Polisi AM Kamal di Timika, Rabu, mengatakan sedianya jenazah Brigadir Firman akan diterbangkan dengan helikopter dari Tembagaura ke Timika. "Helikopter sudah disiapkan, cuma kondisi cuaca di Tembagapura lagi berkabut," jelasnya, seperti dilansir Antara, Rabu (15/11/2017). Kombes Kamal mengatakan ada kemungkinan evakuasi jenazah Brigadir Firman dilakukan melalui jalan darat. Rencananya, jenazah Brigadir Firman akan disemayamkan sementara di rumah orang tuanya yang beralamat di Jalan Elang, tepat di belakang Masjid Al Furqan, Kwamki Baru. "Jenazah almarhum Firman akan disemayamkan di rumah duka Jalan Elang Kwamki Baru Timika dan akan dimakamkan di TPU Islam, samping Mako Lanud Timika," kata Kombes Kamal. Almarhum Firman diketahui meninggalkan seorang isteri dan seorang anak yang masih kecil. Isteri almarhum Firman, dr Santa Manangsang diketahui sedang mengandung dua bulan.
Simak video pilihan berikut ini: Sebelumnya, duka mendalam kembali terjadi di Korps Brimob Polda Papua. Brigadir Firman, anggota Den B Timika meninggal dunia, akibat luka tembak pada bagian punggungnya. Firman tertembak saat sedang patroli dini hari tadi, Rabu (15/11/2017) pukul 03.50 WIT di sekitar mile 69, areal PT Freeport Indonesia, Tembagapura, Kabupaten Mimika. Saat itu, Firman sedang melakukan patroli bersama dengan Bripka Yongky Rumte yang juga mengalami luka tembak pada bagian punggung dan saat ini masih dalam kondisi kritis di Rumah Sakit Tembagapura. Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Papua, Kombes Pol AM Kamal menyebutkan Brigadir Firman dan Bripka Yongky saat itu tengah melakukan patroli, menyusul tertembaknya karyawan Freeport, atas nama Raden Totok Sahadewo yang terjadi Selasa pagi 14 November 2017, sekitar pukul 08.20 WIT. "Saat ini jenazah sedang dievakuasi dari ketinggian Tembagapura ke Kota Mimika," kata Kamal. Teror dan penembakan di Tembagapura terjadi sejak 21 Oktober 2017 hingga saat ini. Dalam kejadian itu, dua anggota Brimob telah menjadi korban tewas. Sementara dari Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB), masih melakukan pertahanan di dua kampung terdekat dengan Tembagaura, yakni Kampung Banti dan Kimbeli. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Mangkir Panggilan KPK, Setya Novanto Pimpin Rapat Paripurna DPR Posted: 14 Nov 2017 09:01 PM PST Ketua DPR Setya Novanto memimpin rapat paripurna pembukaan Masa Sidang II Tahun 2017/2018. Sejatinya, Novanto hari ini menghadiri pemanggilan KPK sebagai tersangka kasus proyek e-KTP. Dalam pidatonya, ia berharap para anggota dewan dapat menindaklanjuti dan menyampaikan laporan hasil kunjungan kerjanya selama masa reses lalu. "Pimpinan DPR berharap, hasil kunjungan kerja tersebut dapat ditindaklanjuti dan laporannya disampaikan kepada fraksi masing-masing," kata Novanto di ruang rapat paripurna, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (15/11/2017). Tak hanya itu, Ketua Umum Partai Golkar ini mengatakan, sesuai dengan Pasal 225 ayat (1) Peraturan DPR tentang Tata Tertib, Pimpinan DPR akan menyampaikan pidato pembukaan yang menguraikan rencana kegiatan DPR pada Masa Persidangan II dan menginformasikan perkembangan terkait pelaksanaan tugas DPR lainnya. "Dalam pelaksanaan fungsi legislasi, memasuki masa sidang ini, DPR akan melakukan penyusunan dan penetapan Prolegnas RUU Prioritas Tahun 2017. DPR sedang melakukan dan menyelesaikan pengharmonisasian, pembulatan, dan pemantapan terhadap tujuh RUU," papar Setya Novanto. Ketujuh RUU tersebut adalah RUU tentang Perubahan atas UU Nomor 31 tahun 2002 tentang Penyiaran, RUU tentang Perubahan atas UU Nomor 22 tahun 2001 tentang Minyak dan Gas Bumi, dan RUU tentang Perkelapasawitan. Lalu RUU tentang Sistem Budidaya Pertanian Berkelanjutan, RUU tentang Perubahan atas UU Nomor 19 tahun 2003 tentang BUMN, RUU tentang Kebidanan, dan RUU tentang Perlindungan dan Pengakuan Hak Masyarakat Adat. Setelah memimpin pembukaan, rapat paripurna selanjutnya dipimpin Wakil Ketua DPR Agus Hermanto. Selain Agus, pimpinan DPR yang hadir adalah Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah. Sementara itu, KPK sudah menerima surat ketidakhadiran Ketua DPR Setya Novanto. Sejatinya, Ketua Umum Partai Golkar tersebut akan diperiksa sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi proyek e-KTP. "Baru saja kami mendapat informasi, pagi ini diterima surat dari pengacara SN (Setya Novanto), yang bersangkutan tidak dapat hadir," terang Juru Bicara KPK Febri Diansyah saat dikonfirmasi di Jakarta, Rabu (15/11/2017). Sebelumnya, Kuasa Hukum Setya Novanto, Fredrich Yunadi memastikan kliennya tak akan hadir dalam pemeriksaan perdana sebagai tersangka. "Kami sudah kirim surat, kita tidak akan hadir," ujar Fredrich saat dikonfirmasi, Selasa 14 November 2017. Alasan yang dikemukan oleh Fredrich lantaran pihaknya tengah menunggu hasil uji materi UU KPK. "Betul. Sama juga kan. Agus (Ketua KPK Agus Rahardjo) kan juga menyatakan melalui media bahwa KPK tidak akan hadir panggilan Pansus (Angket KPK), menunggu (putusan) MK. Kan sama. Kita dalam posisi yang sama," kata Fredrich. Terdapat dua pasal dalam UU KPK yang dipermasalahkan Fredrich. Dua Pasal tersebut akni Pasal 12 dan Pasal 46 Ayat (1) dan (2). Dalam Pasal 12, KPK dapat memerintahkan instansi terkait untuk melakukan pencegahan ke luar negeri maupun pencekalan. Menurut Freidrich, pasal itu bertentangan dengan putusan MK tentang gugatan Pasal 16 Ayat (1) huruf b UU Nomor 6/2011 tentang Keimigrasian. Sementara dalam Pasal 46 yang berkaitan dengan penyidikan, menurut dia telah bertentangan dan terkesan mengabaikan UUD 1945. Saksikan video pilihan di bawah ini: This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Top 3: Penelitian Bahaya WiFi, Rajin Bersih Rumah Digugat Cerai Posted: 14 Nov 2017 09:00 PM PST Di era digital seperti sekarang, kebanyakan orang selalu terhubung dengan internet. Keterhubungan itu pun semakin terbantu dengan tersedianya akses internet atau WiFi di tempat-tempat umum. Namun, sebuah penelitian yang dilakukan lima siswa SMA menyebut WiFi punya bahaya yang sama dengan radiasi ponsel. Radiasi Wi-Fi dapat mengekspose tubuh manusia ke elemen yang sangat memengaruhi kesehatan. Artikel seputar penelitian siswa SMA itu pun menjadi yang paling banyak dikunjungi pembaca Citizen6, Liputan6.com. Sementara itu, artikel tentang seorang suami yang rajin bersih-bersih rumah, tapi malah diceraikan istrinya mampu menempati urutan kedua terpopuler. Diikuti artikel seputar suara minta tolong dari dalam rumah yang membingungkan petugas pos pada urutan ketiga terpopuler. Berikut top 3 Citizen6: 1. Penelitian Siswa SMA tentang Bahaya WiFi Buat Kagum Ilmuwan
Zaman sekarang, setiap orang terhubung dengan internet. Ponsel dan komputer membuat kita sangat mudah untuk tetap berkomunikasi dengan orang-orang yang tinggal jauh. Namun, seberapa besar biaya yang kita harus bayar karena kemudahan itu? Menikah merupakan salah satu tujuan bagi pasangan yang sudah matang. Membangun keluarga dengan pasangan yang sudah cocok dengan kita merupakan hal yang di impikan setiap orang. Tetapi meskipun sudah merasa cocok banyak juga pasangan yang berakhir buruk (bercerai) ketika sudah menikah. Seperti pasangan asal Mesir ini, baru dua minggu menikah, sang istri gugat cerai suaminya. Sopir UPS Lee Purdy tiba di sebuah rumah di Oregon untuk pengiriman reguler. Tiba-tiba, ia mendengar suara memanggilnya dari dalam, tapi ia tak tahu harus berbuat apa. Lee mendengar seseorang berteriak "tolong saya" dari dalam dan hanya dia yang berada di sekitar itu. Ia sedikit curiga karena mendengar suara burung dari dalam, tapi ia memutuskan untuk menolong siapa pun yang ada di dalam rumah itu. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
60 Juta Pengguna Telah Registrasi Kartu SIM Prabayar Posted: 14 Nov 2017 09:00 PM PST Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) terus berupaya untuk menyosialisasikan ajakan registrasi kartu SIM prabayar dengan menggunakan data kependudukan. Terbaru, diungkapkan Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara, sebanyak 60 juta pengguna telah melakukan registrasi kartu SIM prabayar. "Sampai tadi malam pukul 00.00 WIB, yang sudah berhasil registrasi sudah 60 juta kartu SIM," kata Rudiantara ditemui usai konferensi pers "8 Juta UMKM Goes Online" di Jakarta, Rabu (15/11/2017). Rudiantara melanjutkan umumnya pengguna yang gagal melakukan registrasi disebabkan kesalahan memasukkan nomor induk kependudukan (NIK) dan nomor kartu keluarga (KK). Sayang, ia tidak menyebutkan jumlah pengguna yang gagal melakukan registrasi. "Pada umumnya gagal saat memasukkan 32 digit angka, 16 digit NIK, dan 16 digit nomor KK. Jadi memang harus dilihat satu per satu supaya nggak salah memasukkan nomor kependudukan, sebab salah satu angka saja itu sudah gagal," tuturnya.
Rudiantara meminta pelanggan yang belum melakukan registrasi kartu SIM prabayar mereka untuk segera menyelesaikannya sebelum batas akhir registrasi, yakni pada 28 Februari 2018. Bagi yang tidak melakukan registrasi, pemerintah akan memblokir nomornya. Dengan banyaknya jumlah pelanggan yang sudah melakukan registrasi kartu prabayar mereka, pria yang karib disapa Chief RA ini juga optimistis program registrasi kartu SIM bisa rampung sebelum periode berakhir. Sekadar informasi, sebelumnya Direktur Jenderal Penyelenggaraan Pos dan Informatika Ahmad M Ramli mengatakan, berdasarkan data Kemkominfo, jumlah kartu SIM yang beredar di masyarakat kini mencapai 360 juta SIM. "Tapi saya melihat yang aktif sekitar 290 juta, sebenarnya itu sudah teregistrasi sebagai kartu SIM aktif. Hanya saja, tidak tahu apakah data yang dimasukkan itu betul atau asal-asalan. Untuk itu sekarang dilakukan registrasi ulang untuk memastikan datanya benar," ujar Ramli menjelaskan. (Tin/Cas) This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Pemerintah Kucurkan Dana untuk Panpel Asian Para Games Posted: 14 Nov 2017 09:00 PM PST Panitia penyelenggara (panpel) Asian Para Games 2018 (Inapgoc) kini dapat menggunakan anggaran pemerintah untuk melanjutkan pekerjaan. Sebab, Inapgoc dan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) baru saja menandatangani nota kesepahaman atau MoU untuk dapat menggunakan dana yang telah dikucurkan Kementerian Keuangan (Kemenkeu). Penandatanganan tersebut dilakukan Ketua Inapgoc Raja Sapta Oktohari dengan Bayu Rahadian, PPK sekaligus Asisten Deputi Pengembangan Olahraga Tradisional dan Layanan Khusus di bawah Deputi III Pembudayaan Olahraga Kemenpora, Selasa (14/11/2017). Kemenkeu mengucurkan dana hampir Rp 86 miliar melalui Deputi Pembudayaan Olahraga Kemenpora untuk Inapgoc. "Kami memang mendapatkan alokasi anggaran denngan waktu yang cukup ketat. Oleh karena itu kami pun bekerja dengan ketat, melakukan verifikasi dan persiapan-persiapan yang mendesak seperti gaji panitia," ujar Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora Raden Isnanta usai menyaksikan penandatanganan MoU di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta. Bukan hanya soal honor panitia, Raden Isnanta juga menegaskan agar Inapgoc segera membuat materi promosi gelaran Asian Para Games 2018. Dibanding Asian Games, promosi pesta olahraga untuk atlet berkebutuhan khusus ini belum dilakukan. "Promo harusnya menjadi sesuatu yang penting karena masyarakat harus tahu dari sekarang. Maka kami akan lakukan promosi kecil-kecilan dengan proses yang terbatas," ucap Raden Isnanta. Asian Para Games 2018 akan digelar di Jakarta mulai 8 sampai Oktober 2018. Sebanyak 17 cabang olahraga akan diperlombakan, lebih sedikit dari Asian Games 2018 Jakarta-Palembang yang menampilkan 484 nomor dalam 42 cabor.
Ketua Inapgoc Raja Sapta Oktohari membeberkan agenda utamanya setelah penandatanganan MoU dengan pemerintah. Inapgoc akan mengajukan permohonan percepatan pencairan dana kepada Dirjen Anggaran dari Kementerian Keuangan demi menyelesaikan pekerjaan utama di hingga Desember 2017. "Selanjutnya, ada proses administrasi yang harus dilakukan. MoU diajukan ke KPPN (Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara) dan KPPN butuh waktu lima hari kerja," tutur Okto. "Besok (hari ini, Rabu) adalah kesempatan berkomunikasi dengan Dirjen Anggaran dari Kementerian Keuangan," ucapnya. Raja Sapta Oktohari mengungkapkan dana yang didapat Inapgoc dari Kemenkeu bakal dipakai terlebih dahulu untuk biaya pelaksanaan rapat koordinasti komite atau Coordination Committee (Coorcom) Meeting hingga pembuatan materi promosi Asian Para Games 2018. Dia berjanji, INAPGOC bakal mengembalikan anggaran yang tersisa. "Agenda utamanya adalah Coorcom meeting yang harus dilaksanakan bulan Agustus tapi kita sesuatu dan lain hal kita harus lakukan di bulan November. Technical delegate meeting yang akan dilaksanakan minggu ini. Dan CdM meeting mungkin akan sulit dilakukan tahun ini jadi akan kami geser tahun depan," kata Okto. Selain rapat koordinasi, Inapgoc akan gencar melakukan promosi Asian Para Games 2018 pasca-penandatanganan MoU. Namun Okto meminta waktu untuk melakukan persiapan pembuatan materi promosi dalam berbagai format. "Kalau slot sampai penempatannya sudah ada. Hanya materinya yang belum dibuat. Misalnya materi iklan visual, audio, dan lain-lain," tuturnya. "Ada juga technical handbook yang harus dijadikan acuan dari semua bidang." This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
You are subscribed to email updates from Liputan6 RSS. To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google, 1600 Amphitheatre Parkway, Mountain View, CA 94043, United States |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar