Minggu, 25 November 2018

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Selain Rocky Gerung, Polisi Panggil Nanik Deyang Terkait Kasus Ratna Sarumpaet

Posted: 25 Nov 2018 10:05 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Penyidik Ditreskrimum Polda Metro Jaya menjadwalkan pemeriksaan akademisi Rocky Gerung terkait kasus hoaks Ratna Sarumpaet pada Selasa 27 November. Selain Rocky, penyidik juga akan kembali memanggil Nanik Sudaryanti atau Nanik Deyang.

"Jadi Pak Rocky Gerung kita panggil, karena dalam pemeriksaan Bu RS (Ratna Sarumpaet) menyebutkan ada pengiriman foto. Nanti akan kita kroscek kebenarannya seperti apa," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono, di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (26/11/2018).

"Kemudian yang kedua kita memanggil Ibu Nanik Sudaryanti, besok hari Selasa jam 14.00 WIB," imbuhnya.

Pemeriksaan kedua saksi ini untuk melengkapi berkas yang dikembalikan jaksa di Kejati DKI Jakarta. Penyidik diminta memperbaiki beberapa hal sebelum kasus ini dilimpahkan.

Pada Kamis pekan lalu, Kejati DKI Jakarta mengembalikan berkas kasus ini ke Polda Metro Jaya. Dari dua saksi ini, penyidik akan mendalami bagaimana alur penyebaran foto Ratna Sarumpaet.

 

Hoaks Dianiaya

Kasus ini berawal dari penyebaran foto Ratna dengan muka lebam dan bengkak. Saat foto ini beredar, Ratna disebut mengalami penganiayaan oleh orang tak dikenal di sekitar Bandara Husein Sastranegara, Bandung.

Beberapa tokoh pun mengecam pemukulan ini sebelum akhirnya Ratna Sarumpaet mengaku berbohong bahwa dia tak pernah dianiaya siapapun.

Selama menyelidiki kasus Ratna Sarumpaet, selain Rocky Gerung sejumlah tokoh sudah dimintai keterangan seperti Amien Rais, Hanum Rais, dan Dahnil Anzar. 

 

Reporter: Hari Ariyanti

Sumber: Merdeka.com

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Skutik Mungil Yamaha Pakai ABS, Honda Bakal Latah?

Posted: 25 Nov 2018 10:04 PM PST

Liputan6.com, Ruteng - Yamaha meluncurkan FreeGo di gelaran Indonesia Motorcycle Show 2018 lalu. Skutik berkapasitas 125 cc dilengkapi dengan sistem pengereman ABS (anti-lock bracking system) untuk varian tertinggi. Lantas, apakah Honda kepincut untuk menerapkan fitur serupa pada skutik entry level-nya?

Menanggapi hal tersebut, Ferry Firma selaku General Manager Product Management and Marketing Support PT Astra Honda Motor (AHM), mengatakan, pihaknya perlu melakukan studi lebih dulu dan apabila ada kebutuhan, tidak menutup kemungkinan untuk menghadirkannya.

"Kita harus lihat dulu, kenapa harus pakai ABS, kenapa gak pakai ABS, dan apa itu ABS. Sebetulnya untuk cc kecil atau penggunaan tidak kencang sekali. Saya rasa belum pakai ABS, tapi kalau itu jadi salah satu persyaratan dari konsumen, kita sih pasti penuhi. Tapi risikonya harga naik," katanya di Ruteng, Nusa Tenggara Timur, Senin (26/11/2018).

Fitur ABS dipastikan akan membuat harga naik. Pilihan lainnya adalah subtitusi fitur, kalau ABS lebih penting fitur lain bisa ditukar agar harganya sama. Tinggal menurut konsumen fitur mana yang disubtitusi oleh ABS-nya.

"Kita tidak alergi semua harus ABS. Yang paling penting di low end adalah harga. Di kelas entry-level, dari orang tidak punya orang motor jadi punya motor. Daya beli masih terbatas. Atau bisa motor kedua di rumahnya, jadi butuh motor yang lebih murah atau low end. Sensitif di harga kalau entry-level, " sambung Ferry.

 

Selanjutnya

Meskipun demikian, menurut Ferry yang berhubungan dengan safety pasti penting, tapi kalau penggunaan tertentu tanpa ABS masih safety, masih bisa dipertimbangkan.

"No. 1 safety harus, tapi dengan perhitungan terukur. Misalkan 50 cc pakai ABS kan berlebihan. Kalau ABS ada yg lebih simpel tapi lebih murah, mungkin akan menjadi pertimbangan lagi. Karena teknologi kan menyesuaikan dengan kebutuhan. Kita kan punya CBS yang mengurangi percepatan, sehingga saat mengerem tidak langsung mengunci," pungkasnya.

Saat ini skutik Honda berkapasitas kecil sudah dilengkapi dengan CBS. Salah satunya adalah Honda BeAT. Saat ini produk Honda yang dilengkapi ABS adalah Honda CBR250RR dan Honda PCX 150.

Saksikan Juga Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Meksiko Ancam Segera Deportasi Imigran Amerika Tengah yang Nekat Ingin Masuk AS

Posted: 25 Nov 2018 10:02 PM PST

Liputan6.com, Tijuana - Pemerintah Meksiko dikabarkan akan segera mendeportasi hampir 500 imigran Amerika Tengah yang nekat menyerbu perbatasan Amerika Serikat (AS), ungkap kementerian dalam negeri setempat.

Kelompok Karavan --julukan rombongan imigran yang berjalan dari Amerika Tengah-- ditangkap setelah berushaa menyeberangi perbatasan "dengan kekerasan" dan "secara ilegal" pada hari Minggu, kata kementerian itu dalam sebuah pernyataan.

Dikutip dari BBC pada Senin (26/11/2018), rekaman video menunjukkan puluhan orang, termasuk wanita dan anak-anak, berlari ke pagar yang memisahkan kedua negara di dekat kota Tijuana.

Mereka dipukul mundur oleh gas air mata yang digunakan oleh petugas perbatasan AS.

Kementerian dalam negeri Meksiko mengatakan semua orang yang diidentifikasi telah mencoba menyeberang akan segera dideportasi.

Ia menambahkan bahwa, "jauh dari membantu tujuan mereka", tindakan para imigran telah melanggar kerangka migrasi legal dan dapat menyebabkan "insiden serius".

Ketegangan dilaporkan meningkat di Tijuana sejak kedatangan ribuan imigran Amerika Tengah sejak awal bulan ini.

Para imigran berada di Tijuana setelah melakukan perjalanan lebih dari 4.000 kilometer dari Amerika Tengah.

Mereka mengatakan berupaya melarikan diri dari penganiayaan, kemiskinan dan kekerasan di negara asal mereka Honduras, Guatemala dan El Salvador.

Namun, mereka sekarang menghadapi penantian panjang untuk melihat apakah permohonan suaka akan diterima oleh AS, dengan Presiden Donald Trump bersumpah untuk menahan mereka tetap di sisi perbatasan Meksiko, sampai pengadilan memutuskan kasus mereka. Ini bisa memakan waktu berbulan-bulan.

 

Simak video pilihan berikut: 

 

Nekat Menerobos Karena Putus Asa

Presiden Trump memerintahkan pasukan ke daerah perbatasan beberapa hari sebelum pemilu tengah dan sebelum kedatangan kafilah imigran dari Amerika Tengah. (Guillermo Arias/AFP)

Di tengah meningkatnya keputusasaan pada hari Minggu, sekitar 500 orang imigran yang telah ambil bagian dalam protes damai atas hak untuk mencari suaka politik di AS, memutuskan nekat berlari ke pagar perbatasan.

Menteri Dalam Negeri Meksiko, Alfonso Navarrete, mengatakan rombongan itu telah meminta bantuan untuk mengatur demonstrasi, tetapi dilaporkan telah didesak oleh beberapa pemimpin gerakan untuk membagi ke dalam kelompok-kelompok yang berbeda, dan mencoba untuk menyeberang ke AS.

Menurut kantor berita AFP, sejumlah orang berhasil memanjat pagar pertama. Saat mereka mencoba menyeberangi dinding kedua. Tindakan tersebut langsung dibalas oleh para penjaga perbatasan AS dengan melemparkan beberapa kali gas air mata.

Seorang wartawan AFP melihat para imigran --termasuk ibu dan anak-- berusaha melindungi diri mereka dari terpaan gas air mata, dengan beberapa menangis seraya berkata mereka hanya ingin mencari pekerjaan dan kehidupan yang lebih baik di AS.

Sebagai dampak dari insiden pada hari Minggu, AS memutuskan untuk menutup sementara gerbang perbatasan di dekat Kota Tijuana, baik untuk kendaraan maupun pejalan kaki.

Sementara itu, Donald Trump mengancam untuk menutup seluruh perbatasan AS-Meksiko awal pekan lalu, jika dirasa akan "kehilangan kendali" dari situasi tersebut.

Dia juga mengatakan telah memberikan lampu hijau untuk menempataknn pasukan di perbatasan dengan kekuatan mematikan jika diperlukan.

Saat ini, pemerintahan Trump telah mengerahkan sekitar 5.800 pasukan ke perbatasan. Dia sebelumnya menggambarkan para imigran sebagai "invasi".

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lepas Anak Ikut Kompetisi Internasional, Nia Ramadhani Mewek

Posted: 25 Nov 2018 10:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Nia Ramadhani menghadapi ujian sebagai seorang ibu. Ini terkait dengan perasaannya yang berat melepas buah hati ke negeri orang. Nia dan suami, Ardi Bakrie, harus melepas putri sulung mereka, Mikhayla Zalindra Bakrie, ke Bangkok, Thailand.

Tidak seperti liburan, kepergian sang putri saat ini tanpa Nia Ramadhani dan sang suami. Pada video yang diunggah ke akun Instagramnya, Nia Ramadhani terlihat sedang mengantar Mikhayla ke Bandara Soekarno-Hatta, tanpa ditemani Ardi Bakrie.

Nia Ramadhani tampak mengenakan jaket jeans. Sementara, Mikhayla mengenakan kaus warna-warni dengan tas pink di punggung.

"Jadi sekarang kita udah on the way ke airport karena kita akan berangkat ke Bangkok, untuk Gymnastic Competition-nya Mikhayla. Mikha mau kompetisi di Bangkok," ujar Nia Ramadhani, Jumat, 23 November 2018.

 

Proud of You

Nia Ramadhani

Nia merasa bangga pada Mikhayla. Sebab, pada usia yang masih 6 tahun sudah bisa berkompetisi di level Internasional. "Proud of you," ujar Nia Ramdhani sambil mencubit pipi Mikhayla dengan gemas.

Tetapi, setelah itu, Nia Ramadhani justru menangis melepas kepergian Mikhayla. " Jadi sudah siap?" tanya Nia.

Mikhayla pun menjawab tegas, " Ya."

"Jadi di pesawat sendiri huhuuuu hikss," tangis Nia.

"Udah bisa?" tanyanya lagi.

"Bisa,"  Mikhayla menjawab singkat.

"Kok mama jadi deg-degan, kamu kok siap huhuhu," Nia kembali menangis.

"Semangat!" ujar Nia memberikan semangat untuk putri sulungnya.

Berkaca-kaca

(Instagram/ramadhaniabakrie)

Saat itu Nia Ramdhani terlihat berkaca-kaca. Dirinya mengatakan, nantinya Mikhayla akan serba sendiri selama berada di Bangkok tanpa didampingi kedua orang tuanya.

"Si kakak mau kompetisi di Bangkok, naik pesawat sendiri, nginep semua sendiri, bismillah," tulis Nia Ramadhani.

Bila Nia Ramadhani mengaku deg-degan, berbeda dengan Mikhayla. Bocah itu justru terlihat bahagia akan pergi ke ibu kota Negeri Gajah Putih.

Setelah tiba di bandara, ternyata banyak teman-teman Mikhayla yang juga akan berangkat ke Bangkok. Sebelum masuk ke dalam pesawat, Mikhayla pun sempat mencium pipi Nia Ramadhani.

Putri Ardi Bakrie ini terlihat membawa sendiri koper yang ukurannya cukup besar. "Kenapa gue yang enggak siap ya ngelihat dia (Mikhayla), he-he-he," kata Nia Ramadhani.

(Amrikh Palupi/Dream.co.id)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

3 Pemain yang Masuk Radar Manchester City

Posted: 25 Nov 2018 10:00 PM PST

Liputan6.com, Manchester - Manchester City belum terkalahkan hingga pekan ke-13 Liga Inggris 2018-19. The Citizens mencatat 11 kemenangan dan dua imbang.

Hasil itu membuat Manchester City memuncaki klasemen sementara Liga Inggris. Sergio Aguero dan kawan-kawan mengoleksi 35 poin.

Dominasi City di kompetisi lokal tak lepas dari kualitas skuat yang emreka miliki. Selain itu, Pep Guardiola juga menjadi kunci dalam membangun generasi klub Inggris tersebut.

Manchester City bukan hanya calon pesaing untuk memenangkan Liga Inggris, namun juga Liga Champions 2018-19. Dengan semakin dekatnya jendela transfer Januari 2019, tidak tertutup kemungkinan Guardiola ingin merekrut pemain baru, terutama di lini tengah dan serang.

Berikut 3 pemain yang telah masuk dalam radar Manchester City dalam beberapa waktu terakhir seperti dikutip dari Sportskeeda:

3. Julian Weigl - Borussia Dortmund

Manajer Manchester City Pep Guardiola terpikat dengan penampilan pemain muda Borussia Dortmund, Julian Weigl. (AFP/Patrik Stollarz)

Sukses Borussia Dortmund memuncaki klasemen sementara Bundesliga 2018-19 tidak lepas dari sosok Julian Weig. Dortmund memiliki kedalaman di lini tengah berkat kehadiran Julian Weigl.

Permainan Weigl dinilai mirip dengan gelandang Chelsea N'golo Kante. Ia punya kemampuan tekel dan menjaga lini yang bagus.

Salah satu kualitas utama Weigl adalah dia juga bisa bermain sebagai gelandang box to box, yaitu beralih ke peran yang sangat sentral. Wajar jika Manajer Manchester City Pep Guardiola tertarik pada kualitasnya.

Guardiola melihat Weigl sebagai calon suksesor Fernandinho. Kedatangan pemain berusia 23 tahun ke Etihad Stadion itu bakal mempat City semakin kuat.

2. Frenkie de Jong - Ajax

Wonderkid Ajax Amsterdam Frenkie de Jong. (Twitter/Frenkie)

Ajax Amsterdam terus melahirkan pemain-pemain berbakat sepanjang sejarah klub. Salah satu nama yang baru-baru ini muncul adalah Frenkie de Jong,

Gelandang berusia 21 tahun itu dipandang sebagai target jangka panjang Manchester City. Namun, De Jong juga telah menarik minta Barcelona dan Paris Saint-Germain.

City sebenarnya tidak kekurangan gelandang berkualitas, namun kehadiran De Jong dianggap akan menambah kekuatan di lini tengah. Dia bisa menjadi aset berharga bagi The Citizens karena kemampuannya.

1. Isco - Real Madrid

Gelandang Real Madrid Isco. (JOE KLAMAR/AFP)

Sangat sulit untuk mendatangkan Isco ke Etihad Stadium. Sebab, Real Madrid menjaga gelandang berusia 26 tahun itu dengan klausul pelepasan senilai 700 juta euro atau sekitar Rp 11,5 triliun.

Tapi, situasi yang sedang berlangsung di Santiago Bernabeu bisa membuat Isco hengkang dan pindah ke klub lain. Manchester City adalah klub yang akan siap mengeluarkan dana untuk mendapatkan jasa pemain Timnas Spanyol itu.

Isco sudah diminati Manajer City Pep Guardiola sejak masih bermain di Malaga. Bergabungnya gelandang serang tersebut akan membuat lini depan City semakin menakutkan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Rencana Kenaikan Tarif dan Batasi Akses ke Taman Nasional Komodo

Posted: 25 Nov 2018 10:00 PM PST

Liputan6.com, Kupang - Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Viktor Bungtilu Laiskodat mengungkapkan keresahannya terkait Taman Nasional (TN) Komodo di Labuan Bajo, Manggarai Barat.

Menurutnya, keberadaan Taman Nasional Komodo hanya menguntungkan pemerintah pusat saja. Masyarakat di NTT dan sekitar taman nasional tak begitu merasakan keuntungannya.

Kondisi tersebut dianggap tidak adil oleh Viktor. Selain itu, gubernur NTT juga menyoroti tentang kebersihan di Kota Kupang dan Labuan Bajo.

Berikut sejumlah pernyataan dari gubernur NTT terkait kondisi Taman Nasional Komodo, Kota Kupang, dan Labuan Bajo.

1. TN Komodo tak beri banyak keuntungan untuk NTT

Wisatawan lokal saat berkunjung ke Pulau Komodo (Liputan6.com/Ola Keda)

Menurut gubernur NTT, peranan pemerintah pusat terkait pengelolaan Taman Nasional Komodo di Manggarai Barat terlalu besar.

Dampaknya, masyarakat sekitar tidak mendapat keuntungan penuh dari keberadaan satwa langka komodo tersebut.

"Itu dikelola oleh pemerintah pusat, lalu NTT tidak kebagian apa-apa. Ada yang kebagian karena wisatawan nginap di Labuan Bajo, tapi itu tidak seberapa. Kalau hanya itu saja, anak saya yang tamat SD pun bisa," kata Viktor Bungtilu Laiskodat.

Pernyataan tersebut dilontarkan saat acara dialog bersama Civitas Akademika dan Pimpinan Perguruan Tinggi se-Daratan Timor, Alor, dan Rote Ndao 2018.

"Di Labuan Bajo kita punya binatang langka, di saat dinosaurus dibuat menjadi film, kita malah punya komodo kecil-kecil yang mirip dinosaurus. Tetapi, sampai saat ini, tidak ada manfaat untuk NTT. Kita tidak dapat apa-apa," kata Viktor.

 

2. Batasi akses masuk Taman Nasional Komodo dan Naikan Tarif Kapal

Pemandangan Labuan Bajo dari atas Bukit Cinta (Liputan6.com/Ola Keda)

Melihat ketimpangan terkait Taman Nasional Komodo tersebut, gubernur NTT akan mengusulkan pembatasan akses masuk ke taman.

Hingga saat ini, menurut Viktor, semua orang bisa memasuki taman dari arah manapun.

"Sesuatu yang unik ini tidak lagi punya harga, sehingga ke depan, saya akan bicara dengan pemerintah pusat untuk kita tutup. Kita akan buat syarat, kalau masuk ke situ minimal harus bayar 500 dollar Amerika," kata gubernur NTT di Hotel Aston Kupang, Rabu (21/11/2018).

Gubernur NTT juga berencana mengusulkan kenaikan tarif bagi para pengunjung taman, khususnya pengunjung yang masuk dengan kapal.

Jika kapal yang masuk ke area Taman Nasional Komodo, maka harus membayar 50.000 dollar AS, kata Viktor.

Untuk melihat hewan langka komodo para pengunjung tidak bisa seenaknya. Hanya mereka yang mampu dan mau membayar.

"Ini tempat langka, sehingga hanya khusus bagi mereka yang cukup uang saja. Yang tidak cukup uang tidak usah datang karena tempat ini khusus buat orang yang luar biasa," katanya.

3. Kota Kupang dan Labuan Bajo kota terkotor

Pintu masuk menuju Taman Nasional Komodo di Labuan Bajo (Liputan6.com/Ola Keda)

Selain menyampaikan tentang TN Komodo, gubernur NTT juga mengungkapkan bahwa Kota Kupang, Ibu Kota Provinsi NTT dan Labuan Bajo, Ibu Kota Kabupaten Manggari Barat, sebagai kota terkotor.

Viktor menyebut, dua kota sama sekali bukan kota yang memiliki ciri khas bersih, terang, dan rapi.

"Khusus Kota Kupang, sampah berserakkan di hampir seluruh ruas jalan utama, terutama sampah plastik. Sedangkan Labuan Bajo itu, sampai lautnya bau akibat banyaknya sampah," kata Viktor di acara dialog bersama Civitas Akademika dan Pimpinan Perguruan Tinggi Sedaratan Timor, Alor, dan Rote Ndao 2018, di Hotel Aston Kupang, Rabu (21/11/2018).

Menurut Viktor, kondisi itu terjadi karena belum ada kesadaran warga membuang sampah pada tempatnya. Dengan kondisi itu, lanjut Viktor, tentu menjadi tanggung jawab pemimpin mulai dari gubernur, wali kota, bupati, dan semua pemangku kepentingan lainnya. 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Angkasa Pura II Terapkan Smart Digital Airport di 15 Bandara

Posted: 25 Nov 2018 10:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Peningkatan kualitas layanan bandara menjadi perhatian serius PT Angkasa Pura (AP) II. Buktinya, 15 bandara yang dikelolanya telah menerapkan Smart Digital Airport. Konsep ini semakin membuat wisatawan menjadi nyaman. Juga turut memudahkan mobilitas pengunjung bandara.

Konsep dasar yang diterapkan adalah smart and connected. Untuk mendukung hal itu, soft infrastructure dibenahi optimal. Dimulai dari riil soft infrastructure-nya, connected content, hingga digital community.

"Kami terus menyeimbangkan hard infrastructure dan soft infrastructure bandara-bandara di bawah naungan AP II. Soft infrastructure akan diperbaiki menyeluruh. Konsep Smart Digital Airport ini sudah menjadi kebutuhan. Jumlah penumpang dan traffic pesawat tinggi," ungkap Direktur Utama PT AP II Muhammad Awaluddin, Minggu (25/11).

Dengan menguatkan aspek soft infrastructure, ada beberapa sasaran yang dibidik AP II. Mereka secara riil meningkakan level costumer experience-nya. Sebab, calon penumpang dinilai lebih nyaman dengan konsep melayani sendiri. Soft infrastructure juga diharapkan menaikan efisiensi pembiayaan, termasuk melahirkan konsep baru berbasis digital.

"Melalui Smart Digital Airport, ada sumber revenue baru bagi AP II. Beragam proses dan aktivitas juga terhubung satu sama lain," terang Awaluddin.

Konsep Smart Digital Airport sebenarnya sudah diterapkan sejak 2016. Namun, konsep ini terus saja digulirkan. Sasarannya tersebar dari sisi udara, pengelolaan operasional gedung terminal, hingga zona pendukung pergerakan penumpang. Untuk platform yang ditawarkan ada 3. AP II ini mengembangkan Indonesia Airport Apps. Aplikasi ini sudah di download 150 Ribu user dan ditargetkan 1 Juta pada 2019.

Ada juga platform operasi yang mengacu layanan dan komersialisasinya. AP II juga memiliki platform Airport Collaborative Decision Making yang melayani 15 stakeholder. Konsep ini mengakomodir airport operator, airlines operator, hingga pemegang otoritas bandara.

"Optimalisasi Smart Digital Airport ini terus dilakukan. Semuanya akan optimal dalam waktu dekat di semua bandara," kata Awaluddin lagi.

AP II juga tetap melanjutkan program revitalisasi bandara. Agenda ini digulirkan di Bandara Soekarno Hatta. Khususnya, Terminal 1 dan 2. Digulirkan selama 3 tahun, program revitalisasi terminal 1 sudah menaikan kapasitas menjadi 23-24 Juta penumpang. Padahal, di tahun 1985 kapasitasnya hanya 9 Juta.

Terminal 2 Bandara Soekarno Hatta kini berkapasitas 17-18 Juta penumpang. Jumlahnya sangat kecil pada 1992 dengan kapasitas 9 Juta. Mengalokasikan anggaran Rp3,7 Triliun, revitalisasi 2 terminal lengkap 6 sub terminal Bandara Soekarno Hatta ini masing-masing memberi slot 25 Juta pada 2020.

"Pendekatan teknologi ini akan mengintegrasikan smart mobility, security, hingga energi terbarukan," ujarnya.

Mendukung optimaliasasi pendanaan, AP II juga mensikapinya dengan penjualan obligasi. AP II telah menerbitkan obligasi senilai Rp3 Triliun pada September. Kebijakan ini sebagai treatment memperkaya perusahaan untuk mensiasasti pembiayaan operasional hingga Rp100 Triliun pada 2020. Sebab, jumlah bandara yang dikelola AP II membengkak menjadi 19 hingga 20 bandara pada 2019.

"AP II harus mensikapi pembiayaan, apalagi tahun depan ada penambahan 4 pengelolaan bandara. Pembiayaan menjadi isu yang sangat penting. Untuk itu, menerbitkan obligasi menjadi cara untuk meringankan pembiayaan," jelas Awaluddin lagi.

Mengembangkan pasar, AP II juga melakukan ekspansi pasar ke Filipina pada 2019. Kerjasama strategis ini untuk mengoptimalkan pengembangan bisnis organik AP II.

Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya menerangkan, AP II banyak melakukan lompatan besar. Pengembangan konsep Smart Digital Airport pada seluruh bandara di bawah AP II menjadi sinyal positif pariwisata.

"Penerapan Smart Digital Airport di banyak bandara sangat dibutuhkan. Sebab, para penumpang ini membutuhkan kemudahan sistem karena mereka memakai konsep digital juga. Yang jelas, penerapan Smart Digital Airport akan memudahkan mobilisasi wisatawan," tuturnya.

 

(*)

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Polisi Gagalkan Penyelundupan 44 Kg Sabu Lewat Kapal Nelayan

Posted: 25 Nov 2018 10:00 PM PST

Tersangka dihadirkan saat rilis kasus narkoba di Mapolres Jakbar (26/11).  Satuan Narkoba Polres Metro Jakbar menggagalkan sabu dan ekstasi yang dikirim dari Lampung melalui kapal di Pelabuhan Rakyat, Banten 20 November. (Merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Tersangka dihadirkan saat rilis kasus narkoba di Mapolres Jakbar (26/11). Satuan Narkoba Polres Metro Jakbar menggagalkan sabu dan ekstasi yang dikirim dari Lampung melalui kapal di Pelabuhan Rakyat, Banten 20 November. (Merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Barang bukti sebuah mobil terlihat saat rilis kasus narkoba di Mapolres Jakarta Barat, Senin (26/11).  Dalam penangkapan ini polisi menyita 2 buah karung berisikan 44 kilogram sabu dan 20 ribu butir ekstasi. Merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Barang bukti sebuah mobil terlihat saat rilis kasus narkoba di Mapolres Jakarta Barat, Senin (26/11). Dalam penangkapan ini polisi menyita 2 buah karung berisikan 44 kilogram sabu dan 20 ribu butir ekstasi. Merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Tersangka dihadirkan saat rilis kasus narkoba di Mapolres Jakarta Barat, Senin (26/11).  Polisi juga mengamankan 5 tersangka, 2 unit mobil, 6 buah kartu ATM, serta uang tunai sebesar Rp 3 juta. (Merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Tersangka dihadirkan saat rilis kasus narkoba di Mapolres Jakarta Barat, Senin (26/11). Polisi juga mengamankan 5 tersangka, 2 unit mobil, 6 buah kartu ATM, serta uang tunai sebesar Rp 3 juta. (Merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Barang bukti diperlihatkan saat rilis kasus narkoba di Mapolres Jakbar (26/11). Satuan Narkoba Polres Metro Jakbar menggagalkan sabu dan ekstasi yang dikirim dari Lampung melalui kapal di Pelabuhan Rakyat, Banten 20 November. (Merdeka.com/Iqbal S Nugroho)

Barang bukti diperlihatkan saat rilis kasus narkoba di Mapolres Jakbar (26/11). Satuan Narkoba Polres Metro Jakbar menggagalkan sabu dan ekstasi yang dikirim dari Lampung melalui kapal di Pelabuhan Rakyat, Banten 20 November. (Merdeka.com/Iqbal S Nugroho)

Barang bukti diperlihatkan saat rilis kasus narkoba di Mapolres Jakarta Barat, Senin (26/11).  Dalam penangkapan ini polisi menyita 2 buah karung berisikan 44 kilogram sabu dan 20 ribu butir ekstasi. Merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Barang bukti diperlihatkan saat rilis kasus narkoba di Mapolres Jakarta Barat, Senin (26/11). Dalam penangkapan ini polisi menyita 2 buah karung berisikan 44 kilogram sabu dan 20 ribu butir ekstasi. Merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Tim Satuan Narkoba Jakbar membawa barang bukti sabu dan ekstasi saat rilis kasus narkoba di Mapolres Jakbar (26/11).  Polisi juga mengamankan 5 tersangka, 2 unit mobil, 6 buah kartu ATM, serta uang tunai sebesar Rp 3 juta. (Merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Tim Satuan Narkoba Jakbar membawa barang bukti sabu dan ekstasi saat rilis kasus narkoba di Mapolres Jakbar (26/11). Polisi juga mengamankan 5 tersangka, 2 unit mobil, 6 buah kartu ATM, serta uang tunai sebesar Rp 3 juta. (Merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Barang bukti diperlihatkan saat rilis kasus narkoba di Mapolres Jakbar (26/11). Satuan Narkoba Polres Metro Jakbar menggagalkan sabu dan ekstasi yang dikirim dari Lampung melalui kapal di Pelabuhan Rakyat, Banten 20 November. (Merdeka.com/Iqbal S Nugroho)

Barang bukti diperlihatkan saat rilis kasus narkoba di Mapolres Jakbar (26/11). Satuan Narkoba Polres Metro Jakbar menggagalkan sabu dan ekstasi yang dikirim dari Lampung melalui kapal di Pelabuhan Rakyat, Banten 20 November. (Merdeka.com/Iqbal S Nugroho)

Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Erick Frendriz (baju putih) beserta jajaran menunjukkan barang bukti saat menggelar rilis kasus narkoba di Mapolres Jakarta Barat, Senin (26/11).  (Merdeka.com/Iqbal S Nugroho)

Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Erick Frendriz (baju putih) beserta jajaran menunjukkan barang bukti saat menggelar rilis kasus narkoba di Mapolres Jakarta Barat, Senin (26/11). (Merdeka.com/Iqbal S Nugroho)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal CAT SKB CPNS Dimulai 4 Desember 2018

Posted: 25 Nov 2018 10:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Setelah sebelumnya mengalami pengunduran waktu karena satu dan lain hal, kini akhirnya jadwal pelaksanaan Ujian Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) untuk Calon Pegawai Negeri Sipil Tahun 2018 (CPNS 2018) sudah menemukan titik terang.

Bila beberapa waktu lalu SKB CPNS 2018 rencananya akan digelar awal Desember 2018 ini, yaitu mulai tanggal 1 hingga 4 Desember 2018, kini dari pihak Badan Kepegawaian Negara (BKN), telah memperkirakan dan bahkan menyebutkan jadwal pasti SKB akan mulai digelar.

Melalui akun Twitter resminya, @BKNgoid, BKN mengatakan bahwa sampai saat ini pengumuman peserta SKB untuk CPNS 2018 belum ada.

Menurutnya, baik BKN maupun Pemda masih melakukan verifikasi dan validasi hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).

Namun, BKN memperkirakan jadwal SKB akan digelar mulai 4 Desember 2018, bukan dari tanggal 1 seperti yang sebelumnya beredar. Jadwal SKB yang digelar mulai 4 Desember 2018 itu nantinya akan diperuntukan bagi yang menggunakan CAT BKN.

"Baiklah. Wahai para ortu, saat ini pengumuman peserta SKB #CPNS2018 belum ada. BKN & Pemda masih verifikasi & validasi hasil SKD.

Mimin perkirakan jadwal SKB mulai 4 Des u/ CAT BKN.

Para ortu, yakinlah bahwa anak2mu sdh dewasa. Beri mereka kepercayaan. Hilangkan keraguanmu," kicau BKN.

Seleksi Kompetensi Bidang CPNS 2018 Digelar Awal Desember

Peserta bersiap mengikuti tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) calon pegawai negeri sipil (CPNS) di Gedung Wali Kota Jakarta Selatan, Jumat (26/10). Tes SKD CPNS dilakukan di 269 titik lokasi tes di 34 provinsi di Indonesia. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS 2018 rencananya akan digelar awal Desember 2018 ini. Dalam pelaksanaan SKB tersebut, Panitia Seleksi CPNS Daerah diwajibkan menggunakan metode CAT BKN.

Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Haria Wibisana mengatakan, rencana titik lokasi yang akan digunakan di antaranya station CAT pada Kantor BKN Pusat dan seluruh station CAT yang berada pada Kantor Regional dan Unit Pelaksana Teknis BKN di daerah.

"Karena sudah siap secara matang," ujar dia di Jakarta, Minggu (25/11/2018).

Dia juga meminta Tim Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) untuk menjajaki kemungkinan hadirnya titik lokasi tes di luar Ibu Kota provinsi. Pertimbangan tersebut menurut untuk mempermudah peserta SKB dalam mengikuti seleksi.

"Titik lokasi SKB mandiri harus segera dipersiapkan," kata dia.

Bima berharap seluruh SDM baik dari Panselnas maupun Pansel Instansi untuk segera menyiapkan diri menghadapi proses SKB. Kesiapan SKB meliputi SDM dan infrastruktur CAT.

"Proses rekonsiliasi data antara Panselnas dan Pansel Instansi juga diharapkan rampung dalam 3-4 hari ke depan, untuk kemudian hasil SKB diumumkan dan proses SKB segera dilaksanakan," tandas dia.

Sebagai informasi, data Pusat Pengembangan Sistem Rekrutmen (PPSR) menyebutkan hingga Sabtu 24 November 2018 siang, rekonsiliasi hasil SKB dari 36 kementerian/ lembaga dan 381 Instansi telah diselesaikan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Santri Korban Pikap Terbalik Masih Dirawat Intensif

Posted: 25 Nov 2018 10:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Perawatan intensif masih dijalani santri yang menjadi kobran mobil pikap terbalik di Tangerang.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Turunkan Berat Badan dan Cegah Osteoporosis, Ini Berbagai Manfaat Lompat Tali

Posted: 25 Nov 2018 10:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Skipping atau lompat tali saat ini sudah tidak sepopuler dulu. Padahal, permainan ini cukup bermanfaat, terutama bagi Anda yang ingin menurunkan berat badan dengan cara yang sederhana.

Melansir Indiatimes pada Senin (26/11/2018), atlet seperti Muhammad Ali memasukkan lompat tali ke dalam daftar latihannya. Olahraga tersebut juga membantu kepadatan tulang dan membangun kewaspadaan.

Lompat tali sendiri mampu membakar hingga 1.300 kalori per jam. Satu kalori bisa terbakar dalam satu kali lompat jika dilakukan denngan penuh semangat. Studi dari Copper Institute Aerobic Test menemukan, sepuluh menit bisa memberi Anda manfaat yang sama dengan 30 menit lari.

Simak juga video menarik berikut ini:

 

Membakar 300 kalori

Sejumlah anak bermain lompat tali saat merayakan hari libur Tahun Baru Imlek di alun-alun Kim Il Sung di Pyongyang, Korea Utara (16/2). Dalam perayaan Imlek di Korea Utara ini tidak terlihat ornamen dan aksesoris khas Tionghoa. (AFP Photo/Kim Won-Jin)

Apabila Anda memiliki berat 56 kilogram, paling tidak melakukan lompat tali intensitas sedang bisa membakar 300 kalori dalam 30 menit. Idealnya, orang dengan berat tubuh ini butuh 12 hari untuk kehilangan setengah kilogram hanya dengan permainan ini.

Selain itu, skipping juga meningkatkan aktivitas kardiovaskular. Setiap sesi latihan membuat jantung lebih kuat dan memompa lebih banyak darah. Ini berarti semakin banyak oksigen dan nutrisi ke dalam jaringan tubuh Anda.

Tidak hanya itu, Osteoporosis Society juga merekomendasikan dua hingga lima menit aktivitas fisik seperti lompat tali setiap haru untuk mencegah osteoporosis.

 

Tips lakukan lompat tali

Seorang anak bermain permainan tradisional lompat tali di RPTRA Melati Duri Pulo, Jakarta, Sabtu (13/10). Traditional Games Returns (TGR) mengampanyekan permainan tradisional Indonesia untuk membangkitkan eksistensinya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Untuk mendapatkan manfaat lompat tali maksimal, pastikan beberapa hal ini Anda patuhi.

1. Memilih tali

Pilihlah tali yang tepat. Ini agar tali yang pendek tidak mengenai tulang kering Anda. Untuk mengetahui seberapa nyaman talinya, injak tali dan rentangan pegangannya ke atas. Jika mereka menyentuh ketiak, ukuran tersebut berarti cocok untuk Anda.

2. Permukaan

Melompat di permukaan yang salah bisa berdampak buruk untuk lutut. Hindarilah semen yang terlalu keras. Cobalah rumput atau permukaan yang lebih lembut.

3. Pakaian

Gunakan pakaian yang nyaman. Hindari jaket hoodies dengan tali panjang.

 

Pemanasan

Olahraga lompat tali. Sumber: Bodyrock.tv

4. Pemanasan

Lompat tali tidak boleh diremehkan. Jadi, pemanasan penting sebelum Anda memulainya.

5. Memulai bertahap

Jika Anda baru pertama kali atau sudah lama tidak melakukannya, mulailah dengan melompat di satu kaki dan kemudian keduanya. Dalam satu lompatan, Anda harus melompat sekitar setengah inci dari tanah.

6. Bentuk lompatan

Jangan melompat dengan telapak kaki seluruhnya. Melompatlah dengan bagian depan kaki atau sedikit berjinjit.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ini Spesifikasi Lengkap Oppo A7

Posted: 25 Nov 2018 09:54 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Oppo A7 akan melanggang di Indonesia, hari ini, Senin (26/11/2018) di Jakarta. Smartphone ini hadir dengan bentang layar 6.22 inci berjenis waterdrop fullscreen.

Berbekal fitur AI Battery Management yang disertakan pada ColorOS 5.2, baterai smartphone yang berkapasitas 4.230 mAh diklaim mampu bertahan seharian.

Oppo A7 membenamkan kamera utama ganda dengan konfigurasi 13MP dan 2MP. Kamera utamanya telah dilengkapi teknologi AI yang dapat menghasilkan foto portrait menawan.

Untuk mendukung kinerja, Oppo A7 kemungkianan akan ditopang Qualcomm SDM450 Snapdragon 450 dengan CPU Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53 dan GPU Adreno 506.

Berapa Harganya?

Oppo Super Flagship Store di Guangzhou, Tiongkok. Liputan6.com/Ramdania El Hida

Aryo Meidianto A, PR Manager Oppo Indonesia mengatakan Oppo A7 lebih unggul ketimbang perangkat di kelasnya.

"Oppo A7 memiliki daya tahan baterai lebih mumpuni dan layar waterdrop fullscreen yang memberikan kenyamanan untuk menonton video dan bermain gim," ujar Aryo melalui keterangan resminya. 

Smartphone ini akan hadir dengan pilihan memori internal 32GB atau 64GB dan RAM 3GB atau 4GB.

Untuk harga, perangkat ini kemungkinan dijual dengan harga Rp 3 jutaan. Setelah menggelar pre-order secara online melalui e-Commerce rekanan, perangkat ini nantinya akan tersedia secara offline pada awal bulan depan.

(Isk/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

4 Oknum Guru di Minahasa Diduga Sekap dan Pukul Murid

Posted: 25 Nov 2018 09:53 PM PST

Patroli Indosiar, Minahasa Selatan - Empat oknum guru diduga menyekap dan menganiaya siswanya di Minahasa Selatan, Sulawesi Utara. Korban disekap di sebuah ruangan dan dipukul menggunakan kayu.  

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Senin (26/11/2018), peristiwa terjadi Sabtu lalu. Korban berinisial MA (13) mengaku disekap oleh empat oknum guru dalam satu ruangan.

Korban yang dipaksa mengakui tindakan pencurian mengalami pemukulan oleh dua guru menggunakan kayu pada kaki dan bokongnya. Sementara, dua oknum guru lainnya menyaksikan aksi tersebut.

Tak terima perlakukan para oknum guru, orangtua siswa yang mengetahui kejadian tersebut melaporkan peristiwa itu ke Polsek Tenga, Minahasa Selatan. Korban telah menjalani visum, sedangkan oknum guru telah dipanggil untuk dimintai keterangan.  

Jika terbukti bersalah, maka oknum guru akan menerima ganjaran karena melanggar Pasal Perlindungan Anak dan Peranturan Kementerian Pendidikan. Sang guru bisa mendekam dibalik jeruji besi. (Karlina Sintia Dewi)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pesan Raja Juli kepada Dahnil: Hadapi Kasus Ini dengan Kepala Tegak

Posted: 25 Nov 2018 09:53 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Kasus dugaan penyimpangan anggaran kegiatan kemah dan apel Pemuda Islam Indonesia yang dilaksanakan Kemenpora RI tahun anggaran 2017 menyeret nama Ketua Umum Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah, Dahnil Anzar Simanjuntak.

Mantan Ketua Umum PP Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Raja Juli Antoni merasa prihatin atas kasus yang menimpa Dahnil dan beberapa pengurus Pemuda Muhammadiyah. Dia meminta semua pihak untuk tidak menghakimi Dahnil karena proses hukum masih berlangsung.

"Presumption of innocence (praduga tidak bersalah) harus dikedepankan. Apalagi Dahnil selama ini aktif mejadi aktivis antikorupsi. Mudah-mudahan Dahnil tidak tersandung kasus ini," ucap Raja Juli kepada Liputan6.com, Senin (26/11/2018).

Namun, dia menyayangkan usaha Dahnil membela diri dengan cara-cara yang tidak etis. Pertama, lanjut Toni, Dahnil dinilai telah mem-framing kasus ini merupakan lanjutan kriminalisasi kepada aktivis Islam.

"Dahnil menganggap kasusnya ini adalah konsekuensi dari sikap kritisnya selama ini kepada Presiden Jokowi. Ini framming keji. Pemerintahan Pak Jokowi tidak pernah melakukan intervensi terhadap kasus hukum apa pun," ucap dia.

Toni mengungkapkan, berapa banyak tokoh yang tetap diproses secara hukum meskipun tokoh-tokoh itu merupakan teman dekat dan bagian dari koalisi pemerintahan Jokowi. "Apalagi Pak Jokowi selama ini sangat dekat dengan Muhammadiyah. Jangan sampai framming jahat kriminalisasi ini justru mengganggu hubungan baik Muhammadiyah dan Pak Jokowi," ujar dia.

 

Tetap Tegar

Ketua PP Pemuda Muhammadiyah, Dahnil Anzar Simanjuntak dalam Tabligh Akbar dan Orasi Kebangsaan Muskerwil Pemuda Muhammadiyah di Majenang, Cilacap. (Foto: Liputan6.com/Muhamad Ridlo)

Pria yang juga duduk sebagai Sekretaris Jenderal Partai Solidaritas Indonesia ini, berharap Dahnil tetap tegar dan rasional menjalankan proses hukum ini.

"Bila ia suci dan tidak ada dosa dalam kasus korupsi, bila ia yakin menjalankan kepemimpin Pemuda Muhammadiyah dengan transparan dan akuntabel seperti yang sering dia dakwahkan maka la takhaf wa la tahzan, jangan khawatir dan bersedih. Hadapi kasus ini dengan kepala tegak. Proses hukum akan membuktikan bahwa ia tidak bersalah apabila memang bersih," pungkas Toni.

Dahnil sebelumnya menilai ada keanehan dalam pemeriksaan di Polda Metro Jaya. Keanehan itu dilihatnya dari saksi yang diperiksa. Dia mengatakan, hanya dirinya dan ketua panitia acara kemah pemuda, Ahmad Fanani yang diperiksa.

Namun, tak lama, Kasubdit Tipidkor Ditreskrimsus Polda Metro Jaya AKBP Bhakti Suhendarwan menyebut, Dahnil telah mengembalikan uang sejumlah Rp 2 miliar. Uang itu diketahui terkait kasus dugaan penyelewengan dana atau acara kemah dan apel Pemuda Islam Indonesia yang dilaksanakan oleh Kemenpora RI tahun anggaran 2017.

"Dahnil mengembalikan Rp 2 Miliar ke Kemenpora (Kementerian Pemuda dan Olahraga). Sudah mengembalikan hari ini," kata Bhakti.

Reporter: Putu Merta Surya Putra

Sumber: Liputan6.com.

 

Saksikan video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

[Cek Fakta] Air Mineral Aqua Berbahaya untuk Dikonsumsi?

Posted: 25 Nov 2018 09:50 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Belakangan, banyak kabar beredar di media sosial. Tanpa dicari tahu kebenarannya, kabar tersebut langsung disebarluaskan oleh para peselancar dunia maya. Salah satunya yang diunggah oleh akun Facebook sebuah komunitas bernama Wikileaks Indonesia.

Dalam unggahannya, Wikileaks Indonesia menuliskan soal kabar bahayanya air minum mineral kemasan Aqua milik Danone.

Tulisan yang diunggah pada 7 September 2013 lalu menulis jika Aqua mengandung flourida yang berbahaya jika dikonsumsi, terutama untuk anak-anak.

Dituliskan, banyak sekali bahaya yang ditimbulkan jika meminum flourida berlebihan, seperti Hiperaktif atau kelesuan, gangguan otot, radang sendi, dan demensia. Berikut unggahan akun yang mengatasnamakan diri Wikileaks Indonesia:

"Indonesia Dibodohkan Dengan Air Mineral

Setelah 22 tahun melakukan penelitian, akhirnya Harvard University menambah temuan betapa bahayanya Air Mineral yang mengandung Flourida yang saat ini juga terdapat dalam Air Mineral seperti Aqua kepunyaan Danone, tidak hanya Aqua saja yang kini sahamnya dibeli Danone juga mengandung Zat Flourida.

Termuan terkini dari Harvard University bahwa Air Mineral dengan Fluorida juga mengurangi IQ anak-anak. Sebuah pertanyaan besar jika Danone melalui Aqua menanamkan Zat berbahaya ini di minuman anak-anak Indonesia, dalam target apa untuk puluhan tahun mendatang?

Dalam temuan itu juga membuktikan bahwa Air dengan fluorida di berbagai Negara yang mengonsumsinya termasuk Indonesia ditemukan fakta bahwa anak-anak yang tinggal di Daerah air yang mengandung konsentrasi tinggi fluorida dan meminum Air Mineral dengan kandungan Flourida seperti Indinesia salah satunya Koefisien Intelektualnya sangat rendah. Saya melihat ini sebuah unsur kesengajaan mengapa kemudian pihak Danone menggunakan Zidane sebagai idola untuk kampanye Air Mineral ini di Indonesia disebabkan Zidane muslim dan penduduk Indonesia juga mayoritas muslim.Oleh karena itu, para Ilmuwan dari Universitas Harvard melakukan studi besar dengan mengumpulkan hasil penelitian sebelumnya dalam periode 22 tahun, di mana mereka mempelajari Efek air dengan Fluorida pada anak-anak.

Hasilnya menunjukkan bahwa fluorida dapat mempengaruhi perkembangan otak anak-anak untuk tingkat yang lebih besar yang mempengaruhi orang dewasa.

Selain itu dalam laporan tersebut bahwa fluorida dapat menyebabkan :Kerusakan hippocampus, mengurangi kadar lipid, plakat pembentukan beta-amiloid (kelainan yang terjadi pada penyakit Alzheimer), eksaserbasi cedera, kerusakan pada sistem pertahanan dan antioksidan, peningkatan dalam aluminium, akumulasi fluoride dalam kelenjar pineal yang kesemuanya ada didalam Otak Manusia.

Dan studi telah menemukan bahwa fluorida berlebih didalam tubuh dapat menyebabkan gejala-gejala sebagai berikut :

Hiperaktif atau kelesuan, Gangguan otot, Radang sendi, Demensia, Tidak aktifnya 62 enzim dan menghambat lebih dari 100 Enzim, Menghambat pembentukan antibodi, Kematian sel, Patah tulang, Beberapa jenis kanker dalam tulang.

Begitu besarnya Kampanye minum mineral berflourida ini sungguh sebuah pertanyaan besar untuk kita, apa yang direncanakan Zionisme dalam jangka panjang?

Menciptakan orang-orang selain anggota Zionis menjadi bodoh sehingga bisa dikuasai?

Saya sudah tulis hal ini dalam beberapa Artikel Saya yang telah lalu.Hubungan DANONE dan ISRAEL AQUA adalah produk DANONE yang merupakan salah satu perusahaan yang paling setia kepada israel sehingga di anugerahi JUBILEE AWARD (Jubilee Award adalah penghargaan tertinggi yang diberikan oleh zionis israel  kepada kelompok/ perorangan/ pengusaha/ perusahaan yang dalam kurun waktu yang lama telah membantu dan mendonasikan profit usahanya kepada zionis israel.) pada tahun 1998.

Dan ini merupakan salah satu produk dari agenda kelompok ELIT HITAM dunia yang ingin mengurangi 93% populasi penduduk dunia secara jangka panjang dengan memasukkan senyawa FLOURIDE ke dalam air minum di seluruh dunia.

Saya akan lanjutkan Artikel Bahayanya Minuman Air Mineral dengan kandungan FLOURIDE dan target Zionisme International dengan kampanye besar-besaran untuk Bangsa Indonesia meminumnya. Lebih baik meminum Air biasa dari sumur yang masih bersih dan dimasak di dapur kita sendiri.

Anda ingin tahu Bagaimana Zionisme mensetting Media, membuat Anda teralihkan? Membuat Anda melihat "Penjahat" seperti Pahlawan, mencetak boneka pemimpin dunia baru dengan menjadikannya seakan-akan Nabi. Waspadalah….

Sumber :

1. IQ measurements by HSPH̢۪s Anna L. Choi and Philippe Grandjean in response to a letter to the journal published in the March 2013 (Vol. 121, No. 3) Environmental Health"

[Cek Fakta] Air Mineral Aqua Berbahaya Untuk Dikonsumsi?

Unggahan Wikileaks Indonesia ini sudah dibagikan sebanyak 492 kali dan mendapatkan tanda suka sebanyak 234 kali. Unggahan ini pun menuai hingga 84 komentar netizen.

Tak hanya itu, website www.klinikpengobatanalami.wordpress.com juga mengunggah tulisan berjudul Indonesia Dibodohkan Dengan Air Mineral.

Tulisan yang sama juga diunggah oleh www.klickdokter.com. Tulisan itu berjudul MIRIS! Ternyata Selama ini Kita Semua Telah di Bodohi Air Mineral, Jangan Sampai Menyesal Gak Baca Karena ini Demi Anak-anak!.

 

Fakta

Cek Fakta Liputan6.com mencoba menelusuri kebenaran dari berita tersebut. Kabar dari berita tersebut sudah diklarifikasi oleh Liputan6.com pada 8 Mei 2017 lalu. Dan ternyata, berita yang beredar soal Aqua itu merupakan hoaks.

Berikut klarifikasi yang ada di Liputan6.com dalam artikel yang berjudul Awas! Berita Hoax Mengenai Fluoride Pada Air Minum Kemasan:

[Cek Fakta] Air Mineral Aqua Berbahaya Untuk Dikonsumsi?

 

"Masyakarat Indonesia kini sedang dihadapi dengan musuh berbahaya yaitu berita bohong atau biasa dikenal dengan berita Hoax!. Akibatnya mereka yang sudah terlanjur percaya dengan berita tersebut, akan terpengaruh dan seseorang akan dirugikan atas berita Hoax tersebut.

Salah satu yang sedang beredar adalah mengenai kandungan fluoride pada air minum dalam kemasan yang dianggap berbahaya. Dalam berita hoax tersebut, perusahaan air minum kemasan AQUA masuk dalam daftar yang dianggap bahaya itu.

Terkait hal itu, pihak produsen AQUA klarifikasi, dilansir aqua.com, bahwa produsen minuman kemasan AQUA merupakan air mineral dengan sumber air yang berasal dari pegunungan vulkanik. Jadi, air hujan yang jatuh dan terserap dalam lapisan pegunungan, akan mengalami mineralisasi secara alami.

Nah, saat proses tersebut, ada beberapa jenis mineral alami adalah fluorida. Kandungan tersebut adalah salah satu gizi yang dibutuhkan oleh tubuh. Jadi, AQUA menegaskan bahwa air munim kemasannya aman dikonsumsi.

Tak hanya pihak AQUA yang menegaskan, Kementerian Kesehatan dan Badan Kesehatan Dunia (WHO) menetapkan bahwa 1,5 miligram kandungan fluoride aman dikunsumsi atau diminum.

Demi kenyamanan konsumen, produsen AQUA juga selalu memantau secara berkala mengenai kandungan fluoride dalam air kemasan miliknya. Sebagai produk AMDK, Aqua juga mendapatkan sertifikat SNI, serta dipantau oleh Lembaga Sertifikasi Produk.

"Fluoride merupakan kandungan mineral alami yang terdapat dalam sumber air. Mineral ini berkhasiat bagi tubuh sebagai salah satu zat gizi mikro. Jika dikonsumsi dalam jumlah cukup, fluoride bermanfaat untuk mencegah karies gigi dan berperan penting dalam pembentukan email gigi pada anak-anak," tulis AQUA dalam rilisnya.

Perlu diketahui, pemerintah telah menetapkan batasan kandungan fluorida dalam air minum melalui Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia No. 492/Menkes/Per/IV/2010 tentang persyaratan kualitas air minum, yaitu tidak lebih dari 1,5 mg/l.

Dalam Peraturan Menteri Kesehatan RI No 75 Tahun 2013 tentang Angka Kecukupan Gizi yang Dianjurkan bagi Bangsa Indonesia.

Untuk itu, Kandungan fluorida dalam air mineral diatur dalam SNI 01-3553-2006 tentang Air Minum dalam Kemasan, yang bersifat wajib melalui Peraturan Menteri Perindustrian dan Perdagangan Nomor 96 Tahun 2011. Kandungan fluorida juga diatur dalam Peraturan Menteri Kesehatan No 492 Tahun 2010 tentang Persyaratan Kualitas Air Minum.

Batasan itu pun juga ditetapkan oleh WHO tentang air minum dalam kemasan. Hal itu merujuk bahwa kandungan fluoride dalam air mineral tidak boleh melebihi 1 mg/I.

Di samping itu, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) pun menanggapi berita Hoax tersebut. dalam klarifikasinya BPOM selalu menilai terhadap keamanan, mutu, dan gizi suatu produk pangan. Penilaian itu dilakukan sebelum produk itu beredar di Indonesia.

Tak hanya itu, BPOM juga rutin melakukan pengawasan terhadap produk pangan yang beredar di Indonesia.

BPOM menghimbau bagi masyarakat agar selalu teliti membaca label. Menjadi konsumen cerdas dan tidak mudah terpengaruh oleh isu di media sosial. Jika masyarakat ragu atau ingin mendapatkan informasi seputar produk atau informasi lebih lanjut, Anda bisa contact center HALO BPOM 500533 atau sms ke 081 21 9999 533 dan email: halobpom@pom.go.id.

Kesimpulan

Kabar berita yang beredar soal berbahayanya meminum air kemasan Aqua milik Danone aman untuk dikonsumsi. Hal itu juga dibenarkan oleh Kementerian Kesehatan, Badan Kesehatan Dunia (WHO), dan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Aqua juga sudah mendapatkan sertifikasi SNI tentang Air Minum dalam Kemasan. Kandungan Flourida dalam Aqua juga sudah diatur dalam Peraturan Menteri Kesehatan tentang Persyaratan Kualitas Air Minum.

Banner hoaks

Liputan6.com merupakan media terverifikasi Jaringan Periksa Fakta Internasional atau International Fact Checking Network (IFCN) bersama 49 media massa lainnya di seluruh dunia.

Kami juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal dalam cekfakta.com untuk memverifikasi berbagai informasi hoax yang tersebar di masyarakat.

Jika anda memiliki informasi seputar hoax yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA Liputan6.com di email cekfakta.liputan6@kly.id.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polres Jakbar Bongkar Jaringan Internasional Penyelundup 44 Kg Sabu

Posted: 25 Nov 2018 09:49 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Polres Jakarta Barat mengungkap jaringan narkotika internasional dengan barang bukti 44 kilogram sabu dan 20 ribu ekstasi. Jaringan itu dibongkar dari penelusuran bandar 'teri'

Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat, AKBP Erick Frendiz menjelaskan, awalnya tersangka berinisial DW (38) ditangkap, dengan barang bukti sabu seberat 4 kilogram.

Selama dua bulan penyidik menelusuri asal barang haram itu. Didapatlah informasi penyelundupan dari Sumatera ke Pulau Jawa.

"Yang akan di seberangkan melalui pelabuhan kecil atau Pelabuhan Nelayan di Bojonegara, Cilegon Banten," kata Erick saat Konfrensi Pers di Jakarta Barat, Senin (26/11/2018).

Berbekal informasi tersebut, polisi meringkus dua orang pelaku yakni HA (44), dan APP (30) di dekat Pelabuhan Nelayan, Bojonegara Cilegon Banten. Selain itu, mereka juga mengamankan dua karung sabu berisi sabu dan ekstasi.

Pelaku membawa narkoba dari Pelabuhan Ketapang, Lampung menuju Pelabuhan Nelayan, Bojonegara Cilegon Banten.

"Sesaat setelah penyerahan di kapal ikan Kasko merah dilakukan penyergapan terhadap jaringan tersebut diamakan dua orang kurir yang membawa narkoba," papar Erick.

Selanjutnya, Penyidik menangkap LS (36), kapten kapal, dan PR (34) kurir yang bertugas mengemas narkoba.

"Sebelumya barang tersebut di pecah di daerah Lampung di bagi-bagi yang 40 kilogram di sebarkan Jakarta," terang dia.

 

Jaringan Taiwan dan China

Erick menyebutkan, kelompok ini merupakan bagian jaringan internasional Taiwan dan China. Saat ini, Tim Satuan Narkoba Jakarta Barat masih berada di Sumatera untuk pengembangan dan mengejar bandar besar berinisal HT.

"Ini dari Taiwan dibawa ke Pulau Batam, Kemudian Medan, Lalu Aceh. Berlanjut ke jalur darat menuju ke Pelabuhan Nelayan di Lampung. Terakhir di antar ke Pelabuhan Nelayan di Bojonegara, Cilegon Banten," tandas dia.

Saksikan video pilihan di bawah ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sebab Data Pemerintah Pusat dan Daerah Kerap Berbeda

Posted: 25 Nov 2018 09:47 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Kepala Badan Pusat Statistik (BPS), Kecuk Suhariyanto mengatakan hingga saat ini masih ditemukan ketidaksesuaian data sektoral antara pemerintah pusat dengan pemerintah daerah.

Data yang dikumpulkan Kementerian/Lembaga Pusat berbeda dengan data yang dikumpulkan dinas atau instansi di daerah.

Sebagai contoh, terjadi perbedaan data jumlah guru Sekolah Dasar (SD) di Provinsi Yogyakarta antara Kementerian dengan Dinas di daerah. Data Kementerian mencatat pada tahun 2015/2016, jumlah guru SD di Yogyakarta berjumlah 20.809 orang. Namun jika menilik data daerah, jumlah guru SD berjumlah 19.897. Jadi ada selisih 912 orang.

"Kemana yah gurunya. Ngumpet atau kemana? Ataukah me-record-nya pada waktu yang berbeda. Begitu juga jumlah murid SD di sana. Ada perbedaan sekitar 1.265," kata dia, dalam diskusi 'Satu Data Indonesia', di Jakarta, Senin (26/11/2018).

Dia menjelaskan ada beberapa faktor yang menyebabkan terjadinya ketidaksesuaian data pemerintah pusat dan daerah. Salah satunya berkaitan dengan metode pengumpulan data. Data yang berbeda bisa disebabkan perbedaan metodologi pengumpulan data yang dipakai Pemerintah Pusat dengan Dinas atau Instansi di daerah.

"Mungkin karena terjadi perbedaan metodologi. Semua data mentah yang sama tapi diproses dengan metodologi yang berbeda maka hasilnya akan berbeda," jelas Kecuk.

Selain metodologi, ketidaksesuaian data bisa juga disebabkan oleh berbedanya waktu pengumpulan data yang dilakukan oleh pemerintah pusat dan pemerintah daerah. "Perbedaan waktu. Kalau kita bicara data yang pada awal tahun berbeda dengan dengan pada akhir tahun," ujar dia.

"Atau jangan-jangan itu disebabkan oleh ketidaktelitian," imbuh dia.

Karena upaya memperbaiki kualitas pengumpulan data harus terus dilakukan. Sebab perbedaan data akan sangat berdampak pada proses pengawasan terhadap satu sektor serta proses pengambilan keputusan yang berkaitan dengan sektor bersangkutan.

"Perbedaan data yang kecil pun akan menjadi masalah untuk perencanaan dan monitoring," tandasnya.

 

Reporter: Wilfridus Setu Umbu

Sumber: Merdeka.com

Data Pangan di Indonesia Harus Lebih Objektif

BPS tengah menyiapkan metode penelitian yang baru, terkait data pangan BPS yang selama ini dinilai tidak sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

Direktur Statistik Tanaman Pangan Holtikultura, dan Perkebunan, Harmanto Bin Ashari Prawito mendorong adanya data pangan dan beras yang lebih akurat. Menurut dia, ini penting agar tidak lagi terjadi perbedaan data mengenai produksi beras.

"Data pangan atau beras di Indonesia itu era baru ini sudah saatnya untuk dilakukan agar lebih objektif. Artinya diukur secara lebih objektif dan untuk menjaga akurasi, untuk memberikan informasi kekinian," kata Harmanto dalam acara diskusi Impor Beras, Mengurai Polemik Data Produksi Beras, di Jakarta, Kamis (22/11/2018).

Harmanto menyatakan, data ini menjadi penting, sebab pemerintah belum mampu memberikan data pangan yang jelas. Selama ini, kata dia, data pangan yang dikeluarkan pemerintah selalu angka ramalan.

"Ketika Pak Presiden (Jokowi) rapat dengan kabinet selalu disediakannya seris data. Seris data yang dibuat dengan angka ramalan padahal dinamika pertanian itu sudah luar biasa," kata dia.

"Karena apa dulu di era lalu dilakukannya kita tidak mampu memberikan data kekininan. Karenanya ketika 2018 itu angkanya masih ramalan diperoleh dari angka ramalan begitu ini enggak banget. Tidak kekinian banget," tambahnya.

Oleh karena itu, kata dia, sudah saatnya di era sekarang ini data pangan dan beras harus dikelola secara lebih akurat. Di samping itu, juga memerlukan penggunaan teknologi agar kecepatan akses data dapat diperoleh dengan mudah.

"Jadi tidak ada lagi jamannya berdasarkan (data pangan) diperoleh dari estimasi dari angka lamaran ya," ujar dia.

 

Reporter: Dwi Aditya Putra

Sumber: Merdeka.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal Liga Champions Match Day 5: AS Roma vs Real Madrid

Posted: 25 Nov 2018 09:45 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Liga Champions match day ke-5 akan kembali bergulir pada pertengahan pekan ini. Duel-duel menarik bakal tersaji di penyisihan grup Liga Champions nanti.

Hingga match day keempat, Barcelona menjadi tim pertama yang memastikan lolos ke fase knock out Liga Champions. Sedangkan tim lain masih menanti hingga match day kelima.

Salah satu duel menarik bakal tersaji saat AS Roma menjamu Real Madrid pada grup G Liga Champions. Kedua tim sama-sama mengoleksi 9 poin, tapi belum aman melangkah ke fase berikutnya.

Soalnya, poin keduanya masih berpotensi dikejar CSKA Moskow yang kini berada di peringkat tiga dengan 4 poin. Namun kalau salah satu dari antara Real Madrid atau AS Roma bisa menang, maka tim tersebut dipastikan lolos ke fase selanjutnya.

Duel menarik dan ditunggu-tunggu juga terjadi grup H Liga Champions. Manchester United (MU) akan berusaha memaksimalkan momentum menghadapi tim lebih ringan, BSC Young Boys.

 

 

Duel Penting

MU bakal menghadapi Young Boys di match day kelima Liga Champions (Martin Rickett/PA via AP)

Kemenangan bisa membuat MU melangkah ke fase knock out. Namun itu bakal tergantung kepada laga lainnya antara Juventus vs Valencia.

Kalau Juventus berhasil bungkam Valencia, Juventus akan ditemani MU dari grup H untuk melaju ke fase berikutnya. Dengan demikian, duel nanti bakal sangat penting bagi MU.

Jadwal Liga Champions

Berikut jadwal Liga Champions match day 5 hari pertama:

Rabu (28/11/2018):

00 : 55

AEK Athens vs Ajax

 CSKA Moskow vs FC Viktoria Plzen

03 : 00

Bayern Munchen vs Benfica

Hoffenheim vs Shakhtar Donetsk

Olympique Lyon vs Manchester City

AS Roma vs Real Madrid

Manchester United vs Young Boys

Juventus vs Valencia

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Megahnya Tempat Resepsi Pernikahan Raja Malaysia dan Ratu Kecantikan Rusia

Posted: 25 Nov 2018 09:45 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Kabar pernikahan Kepala Monarki sekaligus Kepala Negara Malaysia, Agung Sultan Muhammad V Faris, dengan ratu kecantikan asal Rusia, Oksana Voevodina, tengah jadi perbincangan hangat di media sosial.

Walau belum ada keterangan resmi dari pihak Kerjaan Malaysia, pernikahan tersebut disebut berlangsung pada Jumat, 23 November 2018, di Barvikha Luxury Village, Moscow, Rusia. Dengan dekorasi berupa bunga berwarna putih, pesta pernikahan itu terlihat begitu mewah dan hangat.

Venue yang dikatakan jadi saksi bisu kebahagiaan pasangan tersebut, sebagaimana dikutip dari barvikhaconcerthall.ru, Senin (26/11/2018), merupakan tempat yang biasa jadi lokasi di mana konser bintang-bintang dunia, premier film dan turnamen, juga pertunjukan untuk anak berlangsung.

Selain itu, tahun lalu, seorang elite Rusia, Aleksey Shapovalov, mengikat janji suci dengan Ksenia Tsaritsin, model yang telah memberinya dua anak di Barvikha Luxury Village. Pernikahan itu bahkan disebut yang paling mewah sepanjang 2017.

Dibuka sejak 7 December 2008, Barvikha Luxury Village merupakan salah satu venue bergaya modern di dunia. Dilansir dari myguidemoscow.com, Senin (26/11/2018), hall hasil rancangan arsitek asal Italia, Antonio Citterio, ini didominasi perpaduan kaca dan kayu.

Material-maerial itu membuat gerakan di dalamnya terkesan lebih dramatis, sekaligus hangat. Terlepas dari arsitekturnya yang unik, gedung ini berada di lokasi yang memperlihatkan kecantikan lanskap Moscow di sekelilingnya.

Didesain secara khusus, ruang-ruang di dalam gedung ini senyap. Jadi, semisal di ruang lain ada acara, maka suaranya tak akan mengganggu. Tempat ini bisa menampung sekitar 750 orang di satu ruangan.

Dengan reputasi, keunikan arsitektur, dan meterial mewah yang berada di dalam Barvikha Luxury Village, sangat wajar kalau Raja Malaysia memilih tempat ini sebagai venue resepsi pernikahannya dengan ratu kecantikan asal Rusia, Oksana Voevodina.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Demi Lovato Unfollow Instagram Nick Jonas dan Selena Gomez

Posted: 25 Nov 2018 09:40 PM PST

Liputan6.com, Michigan - Demi Lovato baru saja kembali ke kehidupannya pascamenjalani rehabilitasi narkoba. Namun selepas itu, ia justru menjauh dari orang-orang yang pernah dekat di kehidupannya.

Demi Lovato dikabarkan meng-unfollow Nick Jonas, Selena Gomez dan Izzy Azalea, sahabat dekatnya sendiri. Tentu saja apa yang dilakukan Demi ini menimbulkan beberapa pertanyaan. Apakah ia tak lagi berteman dengan para selebriti ini?

Ternyata Demi Lovato telah meng-unfollow Nick Jonas sejak Juli lalu. Meski demikian ia masih follow Kevin Jonas dan kedua orangtua mereka. Melihat hal ini dapat dipastikan bahwa langkah Demi ini tak ada hubungannya dengan rencana pernikahan Nick dengan Priyanka Chopra. 

Sedangkan keputusan meng-unfollow Selena Gomez sendiri tak terlalu mengejutkan. Pasalnya ia telah mengunfollow twitter Selena di tahun 2014.

 

Berubah

Selena Gomez dan Demi Lovato (Mark Davis / Getty Images North America / AFP)

"Aku rasa ini hanya tentang ketika orang berubah dan semakin menjauh," ujar Demi Lovato sebagai klarifikasi kala itu. 

Selena Gomez sendiri mendapat banyak pertanyaan ketika Demi Lovato mengalami overdosis. Ia pun tak berani banyak berkomentar tentang kondisi Demi Lovato. "Yang bisa aku bilang adalah, aku sudah menghubunginya secara personal. Aku tak mempublikasikan, aku tak mau itu. Aku sayang dia, aku sudah kenal Demi sejak usia 7 tahun," ujar Selena dilansir dari Eonline.

 

Batasi Pergaulan

Demi Lovato (KEVIN WINTER / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / AFP)

Demi Lovato juga nampaknya punya alasan untuk unfollow Iggy Azalea, rekan duetnya di lagu Kingdom Come. Iggy ternyata buka suara tentang kondisi Demi yang kembali memakai narkotik pada publik. 

"Aku sudah tahu, kita teman dekat. Aku ingin menjadi orang yang mengingatkannya. Aku amat cemas atas kondisinya dan takut nanti seseorang akan memanfaatkan Demi untuk hal negatif," ujar Iggy dilansir dari Entertainment Tonight. 

Demi Lovato sendiri kini amat fokus untuk terus melanjutkan program rehabilitasinya. Ia juga membatasi orang-orang yang ada di sekitarnya, untuk itu Demi memecat kru yang ia anggap membawa energi negatif. (Kapanlagi.com/ Rezka Aulia)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

BEI Berlakukan Penghitungan Baru Indeks LQ45, Ini Kata Analis

Posted: 25 Nov 2018 09:34 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Manajemen PT Bursa Efek Indonesia (BEI) berencana untuk mengubah metodologi perhitungan indeks LQ45 dan IDX 30 dengan menggunakan free float pada Februari 2019 mendatang.

Analis Panin Sekuritas William Hartanto menjelaskan, bentuk perubahan ini tidak akan terlalu banyak berdampak terhadap perdagangan saham.

"Efeknya hanya pada saham-saham yang mengalami perubahan bobot aja. Yang bobotnya menurun, biasanya harganya akan menurun juga," ungkap dia kepada Liputan6.com, Senin (26/11/2018).

"Tapi sepertinya enggak akan signifikan lagi, karena bulan lalu saat wacana pertama kali diumumkan sudah banyak yang rebalancing," dia melanjutkan.

Adapun penggunaan free float ini diberlakukan sebagai penyesuaian atas kapitalisasi pasar yang digunakan dalam penghitungan indeks LQ45 dan IDX 30 yang sebelumnya memakai metode rata-rata tertimbang atas kapitalisasi pasar. Metode tersebut menggunakan seluruh saham tercatat sebagai bobot penghitungan indeks harga saham.

Sementara itu, analis saham lainnya yang juga Managing Director Jagartha Advisors, FX Iwan, mengatakan, dirinya masih menunggu kepastian perubahan perhitungan. Sebab berdasarkan informasi terakhir, lanjutnya, market cap akan diubah menjadi ratio market cap terhadap free float.

"Otomatis dampak sementaranya akan kepada saham-saham dengan free float yang kecil akan di kurangi posisinya oleh investor instutusi seperti manajer investasi, dana pensiun, asuransi yang menggunakan LQ 45 sebagai benchmark," terangnya.

Sedangkan untuk medium long term, ia menambahkan, itu akan kembali lagi kepada valuasi dan fundamental masing-masing saham.

"Contohnya, seperti tiga saham yang kemarin langsung terdampak ketika informasi tersebut diturunkan. Antara lain, HMSP, UNVR, dan GGRM," ujar dia.

BEI Berlakukan Penghitungan Baru Indeks LQ45 Mulai Februari 2019

Layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di BEI, Jakarta, Rabu (16/5). Sejak pagi IHSG terjebak di zona merah. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Manajemen PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mengubah metodelogi indeks LQ45 dan IDX 30 dengan menggunakan free float.

Penggunaan free float ini sebagai penyesuaian atas kapitalisasi pasar yang digunakan dalam penghitungan indeks LQ45 dan IDX30 yang sebelumnya memakai metode rata-rata tertimbang atas kapitalisasi pasar. Metode tersebut menggunakan seluruh saham tercatat sebagai bobot penghitungan indeks harga saham.

Penerapan perubahan metodelogi indeks LQ45 tersebut dilakukan bertahap dan dimulai 1 Februari 2019 dan berakhir 1 Agustus 2019.

Pada surat edaran BEI mengenai perubahan metodelogi indeks LQ45 dan IDX30 itu dilakukan untuk menggambarkan kondisi pasar yang sesungguhnya.

Sebelumnya metode yang digunakan dengan metode rata-rata tertimbang atau market capitalization weighting dengan metode menggunakan seluruh saham tercatat sebagai bobot penghitungan indeks harga saham. Namun, tidak seluruh saham tercatat itu diperdagangkan. 

Adapun definisi free float yang akan diterapkan dalam penghitungan indeks LQ45 dan IDX30 dengan total saham scriptless yang dimiliki investor dengan kepemilikan saham kurang dari lima persen. Hal itu berdasarkan data dari PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI).

Sedangkan rasio free float suatu saham adalah jumlah saham free float relatif terhadap total saham tercatat. Jadi penghitungan indeks tersebut dengan kapitalisasi pasar dikalikan rasio free float kemudian dibagi dengan total kapitalisasi pasar.

"Selain itu, untuk mengurangi dominasi suatu saham dalam penghitungan indeks, maka akan dilakukan pembatasan bobot (copping) suatu saham dalam indeks paling tinggi 15 persen pada saat evaluasi," tulis pengumuman BEI, seperti dikutip pada Sabtu (24/11/2018).

BEI pun akan melakukan evaluasi indeks LQ45 dan IDX30 setiap tiga bulan. Apabila terdapat perubahan rasio free float dan terjadi aksi korporasi yang sebabkan perubahan kapitalisasi pasar free float pada satu saham secara kumulatif di atas 10 persen, akan dilakukan evaluasi insidental yang diumumkan paling lambat lima hari bursa sebelum efektif.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

140 Ekor Paus Pilot Terdampar di Pantai Selandia Baru, Terancam Euthanasia?

Posted: 25 Nov 2018 09:33 PM PST

Liputan6.com, Wellington - Lebih dari 140 ekor paus pilot dilaporkan terdampar di pantai Selandia Baru yang terpencil, di mana merupakan kejadian terakhir dalam serangkaian kasus serupa di negara tersebut.

Pada Sabtu malam, Departemen Konservasi (DoC) diberitahu tentang sekumpulan paus pilot yang terdampar di Mason Bay di Pulau Stewart.

Seorang pejalan kaki yang berkemah di lokasi terpencil itu mengatakan kepada pihak berwenang tentang tragedi tersebut, yang menggambarkan, jumlah amat banyak seperti 'tumpukan kacang polong'.

Manajer operasional DoC, Ren Leppens mengatakan bahwa setidaknya separuh dari paus itu mati pada saat staf tiba di tempat kejadian, demikian sebagaimana dikutip dari The Guardian pada Senin (26/11/2018).

"Sayangnya, kemungkinan berhasil mendorong kembali paus yang tersisa ke laut, sangat rendah. Lokasi terpencil, kurangnya personel di dekatnya dan kondisi paus yang semakin memburuk, menjadikan tindakan yang paling manusiawi adalah euthanasia," kata Leppens.

"Namun, itu selalu merupakan keputusan yang memilukan," lnjutnya pilu.

Salah satu sub suku Maori, suku Ngasi Tahu, kini bekerjasama dengan DoC untuk memberkati paus yang mati dan membuat rencana untuk mengadakan penguburan massal.

Terdamparnya hewan laut adalah hal yang umum di Selandia Baru, mengingat negara tersebut merupakan salah satu titik pertemuan terpadat para biota lautan.

Menurut DoC, terjadi rata-rata 85 kasus hewan laut terdampar, dan biasanya adalah biota tunggal.

 

Simak video pilihan berikut: 

 

Hewan laut Sering Terdampar di Selandia Baru

Berikut lima hal yang tidak diketahui tentang New Zealand (Selandia Baru). (Foto: Dok. Tourism New Zealand)

DoC menjelaskan bahwa penyebab terdamparnya sekumpulan paus tersebut masih belum dipahami. Tetapi lembaga tersebut tidak memungkiir adanya beberapa faktor penyebab, seperti penyakit, kesalahan navigasi, fitur geografis, pasang surut yang cepat, dikejar-kejar oleh predator, atau cuaca ekstrem.

Project Jonah, sebuah kelompok penyelamat paus mengatakan Selandia Baru memiliki salah satu tingkat kasus terdampar yang paling tinggi di dunia, dengan rata-rata 300 ekor paus dan lumba-lumba tersesat ke darat setiap tahunnya.

Serangkaian kasus terdamparnya paus terjadi selama akhir pekan lalu di Selandia Baru, namun insiden tersebut sejauh ini dianggap tidak berhubungan.

Delapan paus pygmy tetap terdampar di pantai sepanjang 90 mil (setara 144 kilometer) di Pantai Utara, dengan dua lainnya dari wilayah yang sama, terpaksa dilakukan euthanasia.

Selain itu, seekor paus sperma jantan dengan panjang 15 meter terdampar dan mati di Doubtful Sound pada hari Sabtu, sementara paus sperma kerdil betina di-euthanasia di Ohiwa selama akhir pekan.

Tahun lalu lebih dari 400 paus pilot terdampar di Golden Bay, di mana menjadikannya jumlah paus terbesar yang terdampar dalam sejarah Selandia Baru.

Meskipun ratusan penduduk setempat berpartisipasi dalam upaya penyelamatan tersebut, namun lebih dari 300 ekor paus akhirnya dilaporkan mati.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Greenpeace Temukan 797 Merek Sampah Plastik di 3 Pantai Indonesia

Posted: 25 Nov 2018 09:32 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Indonesia menjadi penyumbang sampah ke laut terbesar nomor dua di dunia. Greenpeace Indonesia menemukan 797 merek sampah plastik di tiga lokasi, yakni Pantai Kuk Cituis (Tangerang), Pantai Pandansari (Yogyakarta), dan Pantai Mertasari (Bali), pada pertengahan September 2018.

"Yang terbesar adalah merek-merek makanan dan minuman (594 merek), kemudian merek-merek perawatan tubuh (90), kebutuhan rumah tangga (86), dan lainnya (27)," kata Juru Kampanye Urban Greenpeace Indonesia Muharram Atha Rasyadi dalam keterangan tertulis yang dikutip Liputan6.com, Senin (26/11/2018).

"Ada pun jumlah sampah yang kami kumpulkan dari tiga lokasi tersebut sebanyak 10.594 kemasan," imbuhnya.

Greenpeace Indonesia juga menemukan cukup banyak sampah plastik yang tidak lagi terlihat mereknya. Hal itu mengindikasikan sampah tersebut sudah lama terbuang dan berada di lingkungan tersebut.

"Sampah-sampah plastik tersebut bisa berasal dari masyarakat sekitar, serta dari tempat yang jauh yang kemudian terbawa arus," jelas Atha.

Secara global, ungkap dia, hanya 9% sampah plastik yang didaur ulang dan 12% dibakar. Dengan kata lain, 79% sisanya berakhir di tempat-tempat pembuangan maupun saluran-saluran air seperti sungai yang bermuara ke lautan.

"Oleh sebab itu, merujuk pada Undang-Undang Nomor 18 Tahun 2008 tentang Pengelolaan Sampah khususnya Pasal 15, produsen harus bertanggung jawab atas sampah kemasannya, utamanya dengan mengubah model bisnisnya untuk mengurangi dan menghentikan penggunaan kemasan plastik sekali pakai," ujar dia.

Menurut Atha, produsen mempunyai tanggung jawab besar untuk menyelesaikan masalah sampah plastik yang mereka ciptakan, sementara pemerintah harus bisa tegas terhadap para produsen seperti yang tertuang dalam UU No 18. Kebijakan pemerintah sejauh ini belum kuat.

"Kehadiran Peraturan Presiden No 83 Tahun 2018 tentang Penanganan Sampah Laut pun belum tegas mendorong produsen untuk mengubah kemasannya menjadi dapat digunakan secara terus-menerus atau diisi ulang. Pasalnya, beleid tersebut mengutamakan produksi plastik yang mudah terurai dan dapat didaur ulang, dalam arti lain, masih sekali pakai," ungkapnya.

Bila kebijakan perusahaan dan pemerintah hanya sebatas daur ulang dan menggunakan plastik ramah lingkungan, sambung Atha, "Maka target Indonesia mengurangi 70% sampah plastik di lautan pada 2025 hanyalah sekadar angan-angan."

 

Imbauan Menteri Susi

Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengimbau pentingnya mengurangi sampah plastik untuk menjaga kebersihan laut.

"Karena Indonesia ini menjadi penyumbang sampah terbesar nomor dua di dunia ke laut. Tahun 2030 kalau kita tidak kurangi, sampah akan lebih banyak daripada ikan di laut kita. Mau kita makan sampah?" ujar Susi di Senayan, Jakarta, Minggu 25 November.

Susi menganjurkan agar masyarakat mulai membawa tas sendiri ketika berbelanja. Ia juga meminta untuk mengurangi pemakaian sedotan. 

Peraturan Presiden tentang penanganan sampah laut juga telah dikeluarkan. Yaitu, Peraturan Presiden Nomor 83 Tahun 2018.

"Sudah ditandatangani Pak Presiden tahun ini, tahun 2018. Sudah ada rencana aksi nasional penanganan sampah plastik di laut sudah ada," katanya.

Susi pun berharap agar aksi ini dapat menjadi program nasional di Indonesia. Selain itu, ia mencontohkan ketegasan dirinya sendiri dalam menangani sampah plastik.

"Di KKP (Kementrian Kelautan dan Perikanan) sudah ada. You bawa mineral water ke KKP saya denda Rp 500 ribu," ujar Susi sembari tertawa.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bus Boca Junior Dilempari, Final Copa Libertadores Diundur 2 Kali

Posted: 25 Nov 2018 09:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Nasib leg kedua Final Copa Libertadores yang mempertemukan Boca Junior dan River Plate belum jelas. Duel yang sejatinya berlamgsung di El Monumental Sabtu (24/11/2018) ini ditunda akibat perilaku barbar suporter tuan rumah terhadap tim tamu jelang pertandingan. 

Leg kedua seharusnya jadi penentu siapa penguasa Amerika Latin karena pada pertandingan sebelumnya kedua tim bermain imbang 2-2. Duel berakhir tanpa pemenang setelah gol Abila dan Dario Benedetto mampu dibalas Lucas Pratto dan bunuh diri Carlos Izquierdoz. 

Seperti dilansir AS, tensi leg 2 final Copa Libertadores sudah memanas jauh sebelum laga dimulai. Kericuhan pecah di sejumlah jalanan Buenos Aires. Para pendukung River Plate mulai menebar teror terhadap tim tamu. Puncaknya adalah saat sejumlah fans tuan rumah menyerang bus pemain Boca dan mengakibatkan sejumlah pemain dan staf terluka.  

Dalam penyerangan tersebut, suporter River Plate tidak hanya melempari bus pemain dengan benda keras. Mereka juga melempar gas air mata lewat kaca yang sudah pecah. 

Akibat insiden ini, CONMEBOL selaku pihak penyelenggara mengundur jadwal kick off menjadi Minggu (25/11/2018). Namun jadwal tersebut akhirnya kembali dibatalkan.

 

Penjarahan Tiket

Sebagian suporter River Plate sudah berada di dalam stadion menunggu final Copa Libertadors melawan Boca Junior (AFP/Alejandro Pagni)

Pembatalan ini tentu saja membuat kecewa suporter River Plate yang benar-benar ingin menyaksikan duel ini. Apalagi sebagain sudah berada di dalam stadion sejak pagi hari. 

Laporan dari berbagai sumber menyebutkan bahwa sebagain dari mereka terpaksa kembali ke rumah masing-masing meski sudah membeli tiket dengan harga mahal. Sebagian justru lebih sial lagi, karena menjadi korban perampokan penonton yang berada di luar stadion. 

Mereka merebut paksa tiket penonton yang sudah sempat berada di dalam stadion.

Sejauh ini belum diketahui kapan leg kedua ini bakal berlangsung. Namun River Plate lewat menyampaikan agar penonton tidak memuang tiket yang sudah dibeli dibutuhkan bila jadwal baru leg 2 final Copa Libertadores sudah ditentukan. River Plate tidak menjelaskan jalan keluar bagi penonton yang kehilangan tiket karena dicuri atau dirampok di luar stadion. 

Saksikan juga video menarik di bawah ini:

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lamaran Kenakan Gaun India, Kecantikan Angbeen Rishi Dipuji

Posted: 25 Nov 2018 09:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Angbeen Rishi baru saja melangsungkan lamaran dengan Adly Fairuz. Keduanya memilih konsep ala India.

Maklum, Adly Fairuz terlahir dan besar dari keluarga berdarah India. Angbeen Rishi tampak cantik dalam balutan busana India lengkap dengan selendangnya.

Tak lupa, Angbeen Rishi juga memakai maang tikka yaitu perhiasan yang diletakkan di kepala.

Berdandan ala wanita India, Angbeen Rishi justru dipuji para tamu yang hadir di acara lamarannya dengan Adly Fairuz.

 

Kinaryoshi

Angbeen Rishi (Foto: Instagram)

Selain sahabat, model sekaligus pemain film Kinaryoshi juga begitu menyukai dandanan Angbeen Rishi.

"So beautiful! Congrats @angbeenrishi @adlyfayruz," tulis Kinaryoshi yang diunggah kembali oleh Angbeen Rishi di Instagram Story. 

Bahagia

Angbeen Rishi (Foto: Instagram)

Kebahagiaan tampak terpancar dari wajah Angbeen Rishi dan Adly Fairuz setelah selesai menjalani lamaran.

Itu terlihat di akun Instagram Angbeen Rishi, Minggu (25/11/2018). Keduanya saling berpegangan tangan.

"Thankyou all families and friends for participating at our Roka Ceremony . Best regards - Ahmad Adly Fayruz & Angbeen Rishi#ourbeginning #isayyes," tulisnya sebagai keterangan foto.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Badan Intelijen Terkuat di Dunia, Ada BIN?

Posted: 25 Nov 2018 09:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Bicara soal urusan keamanan dalam negeri, badan intelijen lah yang paling diandalkan. Selain keamanan, intelijen juga bertugas mengumpulkan intelijen lain, melakukan spionase, memberi masukan pada pemerintah masalah keamanan nasional, dan hal lainnya.

Beberapa badan intelijen dianggap sebagai yang terkuat di dunia. Apa saja? Ini dia.

1. Mossad, Intelijen Israel

Mossad merupakan badan intelijen nasional Israel namun lebih ke berurusan dengan intelijen asing, mengumpulkan informasi tentang perkembangan luar negeri yang mungkin mengancam kepentingan Israel, serta menjalankan operasi rahasia.

Mossad beberapa kali bekerja sama dengan badan intelijen asing, seperti badan intelijen negara-negara Timur Tengah untuk menangani program nuklir Iran.

2. Secret Intelligence Service (SIS), Intelijen Inggris

Lebih banyak dikenal sebagai MI6, SIS menangani urusan eksternal, sementara urusan internal dipegang oleh MI5. Tugas MI6 menangani mengumpulkan dan menganalisis informasi dari luar negeri.

Mereka lebih terfokus pada informasi yang berkaitan dengan terorisme, senjata nuklir, perdagangan narkoba, kejahatan berencana, dan kegiatan lain yang dapat mengancam kepentingan Inggris dan keamanan nasional. Dibentuk lebih dari 100 tahun yang lalu menjadikan MI6 sebagai salah satu lembaga intelijen tertua di dunia.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

3. Foreign Intelligence Service, Intelijen Rusia

Markas Badan Intelijen Uni Soviet KGB (Wikimedia Commons)

Ini merupakan badan intelijen asing sipil dari Federasi Rusia. Ini merupakan penerus Kepala Direktorat Pertama KGB dan bekerja sama dengan Direktorat Intelijen Utama, badan intelijen luar negeri militer Rusia. Tak seperti badan keamanan utama Rusia, SVR berurusan dengan urusan internal, menjalankan berbagai bentuk spionasi, dan pengawasan elektronik di negara-negara asing.

Berkantor pusat di Distrik Yasenevo Moskow, SVR juga terlibat dalam dugaan pembunuhan di luar negeri dan disinformasi internet. Karena Rusia bersekutu dengan Tiongkok, ada dugaan SVR secara teratur bekerja sama dengan badan-badan intelijen Tiongkok.

4. Berlin Neubau des Bundesnachrichtendienstes, Intelijen Jerman

Badan Intelijen ini dibentuk pada 1956 dan memberikan laporan langsung pada Kanselir Jerman. Mereka menjadi satu-satunya agen intelijen luar negeri di Jerman yang bertanggung jawab mengumpulkan intelijen militer dan sipil.

BND bertugas mendeteksi semua kemungkinan ancaman terhadap kepentingan Jerman dan keamanan nasional dari luar negeri. Mereka juga mengumpulkan informasi tentang terorisme, senjata nuklir, dan senjata pemusnah massal lainnya, kejahatan terencana, narkoba serta perdagangan manusia ilegal, dan migrasi ilegal.

 

5. Central Intelligence Agency (CIA), Intelijen Amerika Serikat

Ilustrasi Badan Intelijen CIA

CIA bertugas mengumpulkan informasi dari luar negeri dengan pengumpulan informasi minimal di dalam negeri. CIA dibentuk pada 1947, menjadikannya salah satu badan intelijen tertua setelah MI6.

CIA bertugas memantau perkembangan luar negeri yang mungkin mengancam AS, menangani kontra intelijen, dan perang Cyber. Selain mengumpulkan informasi, CIA juga menjalankan operasi paramiliter rahasia.

 

Reporter: Fellyanda Suci Agiesta

Sumber: Merdeka.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

BlackBerry Akusisi Perusahaan Kecerdasan Buatan Senilai Rp 20 Triliun

Posted: 25 Nov 2018 09:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Keputusan BlackBerry untuk serius terjun ke dunia keamanan siber sudah dilakukan sejak beberapa tahun lalu.

Hal itu dilakukan setelah perusahaan asal Kanada ini, tidak lagi memproduksi ponsel sendiri dan memilih memakai sistem outsourcing ke pihak ketiga.

Untuk terus meningkatkan layanannya, BlackBerry dilaporkan baru saja mengakuisisi perusahaan kecerdasan buatan bernama Cylance.

Dikutip dari Digital Journal, Senin (26/11/2018), nilai akuisisi ini mencapai US$ 1,4 miliar atau sekitar Rp 20 triliun. Bahkan, aksi korporasi ini diklaim menjadi akuisisi terbesar yang pernah dilakukan BlackBerry.

Sekadar diketahui, Cylance merupakan perusahaan kecerdasan buatan yang didirikan pada 2015.

Perusahaan menyediakan layanan untuk memprediksi dan mencegah adanya ancaman berbahaya pada sistem keamanan.

Menurut laporan terbaru, perusahaan sudah meluncurkan lebih dari 14,5 juta endpoint untuk melindungi 3.500 kliennya yang tersebar di seluruh dunia.

Berdasarkan Investopedia, kesepakatan ini menjadi cara BlackBerry untuk masuk ke pasar baru.

Kendati demikian, Cylance tetap akan menjadi unit bisnis tersendiri yang terpisah dari BlackBerry. Menurut CEO BlackBerry John Chen, akuisisi ini menjadi perusahaan untuk memperluas layanan yang ditawarkan perusahaan.

"Kami percaya dengan bertambahnya kemampuan Cylance dengan keunggulan BlackBerry di bidang privasi, secure mobility, dan sistem yang tertanam membuat BlackBerry Spark dapat diwujudkan menjadi Enterprise of Things," tuturnya.

Sistem Keamanan Smartphone Jadi Wajah Baru BlackBerry

John Chen, Executive Chairman and CEO BlackBerry. Liputan6.com/Iskandar

Sekadar informasi, BlackBerry sudah mengukuhkan diri sebagai perusahaan keamanan sejak tahun lalu. 

Seperti diungkap Executive Chairman dan CEO BlackBerry John Chen, fokus utama BlackBerry sekarang adalah memboyong software keamanan smartphone untuk korporat dan pemerintah.

"Kami sempat memiliki dua jenis kategori bisnis, satunya perangkat dan satunya lagi pesan instan BBM (BlackBerry Messenger). Namun, saya percaya masa depan BlackBerry justru akan mengandalkan bisnis keamanan siber (cybersecurity)," ucapnya.

Chen juga mengaku, BlackBerry memiliki aset yang banyak dalam sisi keamanan untuk perusahaan korporat. Karena itu, mereka kini juga menciptakan sistem keamanan khusus untuk bisnis dan menjalankannya di Kanada dan Amerika Serikat.

"Namun kami juga ingin meneruskan bisnis konsumen kami karena konsumen juga penting," timpalnya.

Dengan demikian, keamanan siber bisa dibilang menjadi misi utama BlackBerry untuk merangkai kembali bisnisnya lebih mantap, khususnya di Indonesia.

Apalagi, Chen juga menuturkan bahwa jejak rekam perusahaan--khususnya di Amerika Serikat dan Kanada--lebih dominan pada marketshare di sejumlah perusahaan korporat.

"Marketshare kami lebih dominan pada industri perbankan, perusahaan asuransi, kesehatan, hukum, dan tentunya pemerintah. Inilah yang kami anggap sebagai industri yang diregulasikan karena di mata pemerintah peraturannya jelas," tutur Chen.

(Dam/Jek)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Tertidur di Rel, Sapi Selamat dari Lindasan Kereta

Posted: 25 Nov 2018 09:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Upaya seekor sapi jantan selamatkan diri dari lindasan kereta. Sebelumnya sapi tersebut tertidur di lintasan dan terbangun saat kereta yang berada di atasnya bergerak.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gara-Gara Bertengkar, Mobil Dikendari Sepasang Kekasih Terguling di Cempaka Putih

Posted: 25 Nov 2018 09:29 PM PST

Patroli Indosiar, Jakarta Diduga bertengkar saat sedang berkendara dengan kekasihnya, sebuah mobil yang ditumpangi sepasang kekasih terguling di kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat. Akibat insiden itu, pria yang mengendarai mobil mengalami luka serius.

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Senin (26/11/2018), warga yang melihat kejadian megatakan, mobil yang melaju cepat tiba-tiba hilang keseimbangan saat menghindari tabrakan dengan sebuah bajaj. Mobil sedan pun terguling.

Warga memperoleh informasi, penyebab hilang kendali karena sepasang kekasih di mobil sedan sedang terlibat pertengkaran hingga pria yang membawa kendaraan tidak fokus mengendarai mobil.    

Akibat peristiwa, mobil mengalami rusak parah. Sang pria mengalami luka serius sedangkan kondisi wanita selamat. (Karlina Sintia Dewi)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Imbal Hasil Obligasi AS Turun, Rupiah Menguat Tipis

Posted: 25 Nov 2018 09:27 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) bergerak menguat tipis pada perdagangan di awal pekan ini.

Mengutip Bloomberg, Senin (26/11/2018), rupiah dibuka di angka 14.544 per dolar AS, tak berubah jika dibandingkan dengan penutupan perdagangan sebelumnya yang ada di angka 14.544 per dolar AS. Namun menjelang siang, rupiah menguat ke 14.503 per dolar AS.

Sejak pagi hingga siang hari ini, rupiah bergerak di kisaran 14.497 per dolar AS hingga 14.558 per dolar AS. Jika dihitung dari awal tahun, rupiah melemah 6,96 persen.

Sedangkan Berdasarkan Kurs Referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia (BI), rupiah dipatok di angka 14.551 per dolar AS, menguat 1 poin jika dibandingkan dengan patokan 23 November lalu yang ada di angka 14.552 per dolar AS.

Analis senior CSA Research Institute Reza Priyambada di Jakarta, Senin, mengatakan bahwa pergerakan dolar AS cenderung tertahan terhadap sejumlah mata uang dunia, termasuk rupiah di tengah perayaan Thanksgiving.

"Pergerakan imbal hasil obligasi Amerika Serikat juga cenderung bergerak turun, sehingga menambah topangan bagi rupiah," katanya dikutip dari Antara.

Dari dalam negeri, ia menambahkan, pelaku pasar uang masih mencermati defisit transaksi berjalan serta terkait revisi aturan Daftar Negatif Investasi (DNI) dalam Paket Kebijakan XVI.

"Meski demikian, situasi itu tidak menghalangi penguatan rupiah yang mampu memanfaatkan pelemahan sejumlah mata uang global," katan reza. Ia berharap sentimen dari dalam negeri tetap kondusif sehingga tidak menghalangi apresiasi rupiah.

Ekonom Samuel Sekuritas Ahmad Mikail menambahkan nilai tukar rupiah yang bergerak menguat juga seiring harga minyak mentah dunia yang sedang berada dalam tren pelemahan.

"Turunnya harga minyak diperkirakan dapat membantu mengurangi defisit neraca migas," katanya.

BI Yakin Rupiah Bakal Terus Menguat

Teller tengah menghitung mata uang dolar di penukaran uang di Jakarta, Junat (23/11). Nilai tukar dolar AS terpantau terus melemah terhadap rupiah hingga ke level Rp 14.504. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) terus menunjukkan tren positif beberapa waktu ini. Bahkan rupiah berhasil menguat dan meninggalkan level Rp 15.000 per USD.

Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) Dody Budi Waluyo mengaku optimistis nilai tukar rupiah hingga akhir tahun masih akan mengalami penguatan. Hal ini dorong faktor pertumbuhan ekonomi yang diperkirakan masih akan tumbuh dan inflasi yang terkendali.

"Bicara nilai tukar dari data domestik yang positif, CAD kita lemah, tapi jangan lihat rentang ke belakang, (tapi) ke depan. Bank sentral kemampuan melihat ke depan untuk tentukan kebijakan," kata Dody pada Sabtu 17 November 2018.

Dody menyebut pergerakan rupiah yang tidak lagi melemah ini karena memang sudah undervalued  (lebih rendah dari nilai sebenarnya). Sehingga penguatan ini diyakini akan terus berlanjut.

"Rupiah masih undervalued (terlalu murah). Namun masih cukup kompetitif untuk perdagangan," imbuhnya.

Dody mengatakan, penguatan terhadap mata uang Garuda ini juga ditopang oleh faktor internal dan eksternal. Dari dalam negeri misalnya, sejumlah kebijakan untuk memperkuat rupiah telah ditempuh, salah satunya keputusan BI yang kembali menaikan BI 7- Day Reverse Repo Rate atau suku bunga acuan sebesar 25 basis poin (bps) menjadi 6,00 persen.

Sementara, dari sisi globalnya, lanjut Dody pertemuan antara Presiden China Xi Jinping dan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump yang dijadwalkan pada akhir tahun nanti akan berdampak positif.

Terutama untuk meredam perang dagang antar kedua negara tersebut, sehingga momen itu diharapkan bisa membuat ketenangan di pasar keuangan.

"Feeling saya positif dengan pertemuan Presiden AS dan Presiden China. ini akan menenangkan pasar keuangan," pungkasnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kasus Ratna Sarumpaet, Rocky Gerung Akan Diperiksa Polda Metro Jaya

Posted: 25 Nov 2018 09:24 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Penyidik Polda Metro Jaya bakal kembali memanggil para saksi terkait kasus penyebaran berita palsu atau hoaks Ratna Sarumpaet. Para saksi yang akan dipanggil ini ialah para penerima foto yang menunjukkan wajah Ratna Sarumpaet lebam dan bengkak karena operasi plastik. Pada Selasa (27/11) besok, penyidik akan memanggil akademisi Rocky Gerung.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan penyidik akan melakukan kroscek kepada Rocky Gerung apakah benar yang bersangkutan juga dikirimi foto oleh Ratna saat isu penganiayaan terhadap Ratna mencuat pada September lalu.

"Penyidik akan kroscek apa benar RS (Ratna Sarumpaet) mengirimkan gambar atau foto ke RG (Rocky Gerung)," jelasnya kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (26/11).

Argo mengatakan ada petunjuk dari jaksa agar para penerima foto Ratna Sarumpaet dipanggil dan dimintai keterangannya. Foto yang menunjukkan wajah Ratna tersebut tersebar di media sosial dan ramai diperbincangkan.

"Yang bersangkutan dipanggil karena ada petunjuk dari jaksa terkait beberapa orang yang menerima foto dari Ratna Sarumpaet agar dilakukan pemeriksaan," kata Argo.

Pada Kamis pekan lalu, Kejaksaan Tinggi (Kejati) DKI Jakarta mengembalikan berkas perkara kasus ini ke Polda Metro Jaya. Kejati menilai masih ada kekurangan dalam berkas tersebut.

"Jaksa Peneliti Kejati DKI Jakarta mengembalikan berkas atas nama tersangka RS," kata Kepala Seksi Penerangan Hukum Kejati DKI Jakarta, Nirwan Nawawi, dalam keterangan tertulisnya, Jumat (23/11).

Nirwan menambahkan berkas ini dikembalikan karena masih ada kekurangan syarat formil dan materiil yang perlu dilengkapi penyidik.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemerintah Rancang Formula Guru Honorer Dapat Gaji UMR

Posted: 25 Nov 2018 09:22 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah menjanjikan kesejahteraan bagi guru. Hal itu berlaku bagi mereka yang menyandang status Aparatur Sipil Negara (ASN) maupun honorer.

Komitmen mendapat momen di peringatan Hari Guru yang jatuh pada Minggu 25 November 2018. Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Dirjen GTK) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Supriano membuka peluang guru honorer menjadi ASN.

"Kalau guru honorer jelas artinya sudah ditangani pemerintah. Mereka tetap harus ikuti UU ASN. Kalau dia lulus, ya dia akan jadi," ucap Supriano di kantornya, Jakarta, Senin (26/11/2018).

Bila tak lulus, guru honorer bisa berkesempatan menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K). Namun, menurut Supriono, guru honorer juga tetap harus menjalani tes.

Jika tak lulus P3K, lanjutnya, maka guru honorer akan dibayar mengikuti UMR. Pemerintah kini tengah mempersiapkan formulanya.

"Ini yang sedang dipikirkan. Kita mengharapkan mereka diberi sesuai UMR daerah. Ini yang lagi dibuat formulanya," ungkap Supriano.

 

Sensus

Selain itu, pihaknya juga tengah melakukan sensus. Tujuannya untuk melihat jenjang pendidikan para guru honorer dan masa pengabdiannya.

"Kita akan lihat. Apakah dia S1, D4, apakah dia hanya SMA. Ini yang akan kita sedang lihat dulu. Berapa lama dia mengajar disitu. Ini kan kita akan analisis, ini yang sedang kita lakukan sensus," pungkasnya.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cerita Song Hye Kyo dan Park Bo Gum saat Syuting di Kuba

Posted: 25 Nov 2018 09:20 PM PST

Liputan6.com, Gangnam - Drama Korea berjudul Encounter merupakan cerita drama yang sudah banyak dinantikan penggemar drama Neger Ginseng.

Apalagi, drama Encounter diperankan oleh Song Hye Kyo dan Park Bo Gum, yang dikenal sebagai selebritas Korea dengan jumlah fans terbanyak.

Baru-baru ini, Song Hye Kyo dan Park Bo Gum berkesempatan untuk membahas plot kisah cinta yang akan ditunjukkan pada pemirsa. Di sisi lain, Song Hye Kyo dan Park Bo Gum juga mengungkapkan perasaan mereka yang untuk pertama kalinya pergi ke Kuba. 

Song Hye Kyo melihat sosok Cha Soo Hyun yang dimainkannya seperti seorang burung di sangkar emas. Meski begitu, sebenarnya wanita yang berasal dari keluarga kaya tersebut merupakan seseorang yang ceria.

 

Burung Terjebak di Sangkar

Song Hye Kyo - Park Bo Gum (Soompi)

"Awalnya, Cha Soo Hyun merupakan orang yang ceria, lugu. Namun karena hidup dalam lingkungan yang menyesakkan, dia hidup seperti burung yang terjebak dalam sangkar. Di situasi itu, dia bertemu dengan Kim Jin Hyuk dan berusaha meninggalkan sarangnya untuk menemukan kebebasan," cerita Song Hye Kyo soal karakter baru yang diperankannya seperti yang dilansir Soompi.

Park Bo Gum juga menjelaskan karakter yang dimainkan, "Kim Jin Hyuk merupakan seseorang yang bisa mencintai kehidupannya yang biasa. Dia menghargai kehidupan dan hidup bahagia.

 

Syuting di Kuba

Song Hye Kyo dalam Encounter (Sportschosun/ tvN)

Untuk pertama kalinya, Song Hye Kyo dan Park Bo Gum pergi ke Kuba. Mereka pun mengaku terpesona pada keindahan Kuba, dan selama satu bulan di sana untuk syuting juga sempat memanfaatkan waktu berjalan-jalan.

"Terkadang aku sangat ingin bepergian, dan aku bisa tinggal di Kuba selama satu bulan untuk syuting Encounter. Saat weekend, aku jalan-jalan bareng staff dan makan makanan enak. Di suatu titik, aku benar-benar menikmati kehidupan santai di Kuba," terang Song Hye Kyo.

"Bagiku, ini adalah kenangan yang menyenangkan. Karena tempat tersebut belum banyak muncul di drama, semuanya terasa eksotis, jadi kurasa banyak orang yang ingin pergi ke Kuba setelah drama ini tayang," sambung Park Bo Gum dengan penuh senyuman. (Kapanlagi.com/ Ayu Srikhandi)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Keseruan Para Jurnalis Ikuti Fastron Weekend Drive Jurnalis 4X4

Posted: 25 Nov 2018 09:20 PM PST

Jeep peserta jurnalis 4x4 terjebak dalam lumpur selama Fastron Weekend Drive-Dasa Warsa Jurnalis 4X4 di Depes Offroad Track, Desa Pelangi, Sentul, Bogor, Jabar (26/11). Kegiatan ini diikuti ratusan peserta dari 13 klub otomotif. (Liputan6.com/HO/Tatan)

Jeep peserta jurnalis 4x4 terjebak dalam lumpur selama Fastron Weekend Drive-Dasa Warsa Jurnalis 4X4 di Depes Offroad Track, Desa Pelangi, Sentul, Bogor, Jabar (26/11). Kegiatan ini diikuti ratusan peserta dari 13 klub otomotif. (Liputan6.com/HO/Tatan)

Jeep peserta jurnalis 4x4 melintasi lumpur selama Fastron Weekend Drive- Dasa Warsa Jurnalis 4X4, Bogor, Jawa Barat (26/11). Peserta juga diajak mengikuti pelatihan Fotografi, Videografi dan Editing serta Penulisan Press Release. (Liputan6.com/HO/Tatan)

Jeep peserta jurnalis 4x4 melintasi lumpur selama Fastron Weekend Drive- Dasa Warsa Jurnalis 4X4, Bogor, Jawa Barat (26/11). Peserta juga diajak mengikuti pelatihan Fotografi, Videografi dan Editing serta Penulisan Press Release. (Liputan6.com/HO/Tatan)

Jeep peserta jurnalis 4x4 melintasi lumpur selama Fastron Weekend Drive- Dasa Warsa Jurnalis 4X4 di Depes Offroad Track, Desa Pelangi, Sentul, Bogor, Jabar (26/11). Kegiatan ini diikuti ratusan peserta dari 13 klub otomotif. (Liputan6.com/HO/Tatan)

Jeep peserta jurnalis 4x4 melintasi lumpur selama Fastron Weekend Drive- Dasa Warsa Jurnalis 4X4 di Depes Offroad Track, Desa Pelangi, Sentul, Bogor, Jabar (26/11). Kegiatan ini diikuti ratusan peserta dari 13 klub otomotif. (Liputan6.com/HO/Tatan)

Jeep peserta jurnalis 4x4 melintasi lumpur selama Fastron Weekend Drive- Dasa Warsa Jurnalis 4X4, Bogor, Jawa Barat (26/11). Peserta juga diajak mengikuti pelatihan Fotografi, Videografi dan Editing serta Penulisan Press Release. (Liputan6.com/HO/Jefta)

Jeep peserta jurnalis 4x4 melintasi lumpur selama Fastron Weekend Drive- Dasa Warsa Jurnalis 4X4, Bogor, Jawa Barat (26/11). Peserta juga diajak mengikuti pelatihan Fotografi, Videografi dan Editing serta Penulisan Press Release. (Liputan6.com/HO/Jefta)

Jeep peserta jurnalis 4x4 melintasi lumpur selama Fastron Weekend Drive- Dasa Warsa Jurnalis 4X4 di Depes Offroad Track, Desa Pelangi, Sentul, Bogor, Jabar (26/11). Kegiatan ini diikuti ratusan peserta dari 13 klub otomotif. (Liputan6.com/HO/Jefta)

Jeep peserta jurnalis 4x4 melintasi lumpur selama Fastron Weekend Drive- Dasa Warsa Jurnalis 4X4 di Depes Offroad Track, Desa Pelangi, Sentul, Bogor, Jabar (26/11). Kegiatan ini diikuti ratusan peserta dari 13 klub otomotif. (Liputan6.com/HO/Jefta)

Jeep peserta jurnalis 4x4 melintasi lumpur selama Fastron Weekend Drive- Dasa Warsa Jurnalis 4X4, Bogor, Jawa Barat (26/11). Peserta juga diajak mengikuti pelatihan Fotografi, Videografi dan Editing serta Penulisan Press Release. (Liputan6.com/HO/Jefta)

Jeep peserta jurnalis 4x4 melintasi lumpur selama Fastron Weekend Drive- Dasa Warsa Jurnalis 4X4, Bogor, Jawa Barat (26/11). Peserta juga diajak mengikuti pelatihan Fotografi, Videografi dan Editing serta Penulisan Press Release. (Liputan6.com/HO/Jefta)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Buka Muktamar Pemuda Muhammadiyah, Ini Harapan JK

Posted: 25 Nov 2018 09:18 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) membuka Muktamar XVII Pemuda Muhammadiyah Tahun 2018 di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY).

Dalam pembukaannya, JK berharap memberikan hasil yang terbaik dan muktamar dilaksanakan dengan semangat pemuda.

"Itu harapan kita di Mukatamar ini. Saya harapkan muktamar ini memberikan hasil yang baik. Hasil yang dapat dilaksanakan dan upaya dengan semangat pemuda," kata JK di Yogyakarta, Senin (26/11/2018).

Dia mengatakan, jangan hanya pemuda kota saja yang jadi milenial. Tetapi dalam muktamar tersebut harus juga menguasai ilmu dan teknologi. JK pun yakin Pemuda Muhammadiyah adalah bagian dari milenial yang berusaha memajukan bangsa.

"Saya yakin Pemuda Muhammadiyah juga merupakan bagian utama daripada kelompok milenial. Yang pada dewasa ini, selalu berusaha untuk memajukan bangsanya," ungkap JK.

 

5 Ribu Peserta

Muktamar Pemuda Muhammadiyah mengambil tema "Menggembirakan Dakwah Islam, Memajukan Indonesia". Melalui tema tersebut Pemuda Muhammadiyah dituntut untuk berdakwah Islam dengan membawa misi kegembiraan dan menginspirasi perubahan di tengah-tengah umat agar mendatangkan kemajuan bagi Indonesia.

Muktamar diikuti kurang lebih 5.000 peserta dan peninjau yang merupakan perwakilan dan utusan dari masing-masing Pimpinan Wilayah, Pimpinan Daerah, dan Pimpinan Cabang Pemuda Muhammadiyah di seluruh Indonesia.

 

Reporter: Intan Umbari Prihatin

Sumber: Merdeka.com

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menko Darmin Ingin Industri Panel Kayu Kembali Berjaya

Posted: 25 Nov 2018 09:15 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Darmin Nasution membuka musyawarah nasional (Munas) Asosiasi Panel Kayu Indonesia (APKINDO) ke VIII, di Jakarta. Dalam sambutannya, Darmin menginginkan agar industri panel kayu di Indonesia dapat kembali berkembang.

"Jadi saya datang memang mau memberi semangat memberi dukungan ayo kita hidupkan lagi, memang dan kita terus terang perlu selasaikan tidak hanya produksi tapi ekspor," kata Menko Darmin dalam Munas VIII APKINDO, di Hotel Four Seasons, Jakarta, Senin (26/11/2018).

Darmin meyakini sektor industri panel kayu dapat kembali merebut kejayaan seperti beberapa tahun lalu. Sebab, potensi kekayaan sumber daya alam di Indonesia sendiri masih melimpah sehingga ini bisa mendukung industri sektor perkayuan.

"Percayalah bahwa kita punya. Mustahil kita tidak punya kelebihan itu. Kita bisa," imbunya.

Di sisi lain, dalam mendukung industri panel kayu, Darmin juga menginginkan sumber bahan baku bagi industri kayu lapis ke depan adalah melalui Hutan Tanaman Industri (HTI). Tentu saja ini tanpa mengesampingkan sumber bahan baku yang ada seperti dari hutan alam produksi, hutan rakyat dan perkebunan.

"Ada beberapa, artinya yang pertama kita tentu saja ingin supaya, jangan kemudian menambah juga, hal-hal yang menjadi perdebatan lebih baik dikembangkan melalui HTI. Jadi nanti, nanam sendiri. Ya kalau nebangin kayu di hutan ribut lagi. Memang persoalan HTI itu masih ada yang harus kita selesaikan, tapi nanti kita selesaikan," bebernya.

Selain itu, pemanfaatan hutan tanam rakyat (HTR) juga bisa menjadi solusi dalam menggalakan kembali produksi industri kayu panel di Indoensia.

"Artinya di timur ada lagi pohon kelapa, itu saja kita kerjakan HTI dan HTR, kalau peremajaan karet itu enggak akan berhenti berhenti kayunya. Kita pasti punya keunggulan di situ dan pasti modalnya enggak mahal-mahal," jelas Darmin.

 

Belum Kembali ke Masa Keemasan

Anda dapat menyusun panel-panel kayu dengan membiarkan corak alami mereka seperti apa adanya.

Sementara itu, Ketua Umum APKINDO Martias mengakui saat ini memang kondisi industri kayu lapis belum bisa kembali ke masa keemasannya. Sebab pada 2018 saja, ekspor kayu lapis diperkirakan tinggal sekitar tiga juta meter kubik dengan nilai USD 1,9 miliar.

"Jika dibandingkan dengan masa keemasannya maka turun 45 persen dari sisi nilai dan turun 63 persen dari sisi volume," kata Martias.

Martias membeberkan, industri kayu lapis menjadi primadona ekspor non migas pada 1987-1997 dengan konntribusi devisa rata-rata mencapai USD3,4 miliar per tahun dengan volume ekspor rata-rata sebesar 8,4 juta meter kubik per tahun.

"Oleh karena itu, melalui Munas VIII APKINDO, dapat dijadikan momentum untuk mengembalikan masa kejayaan industri kayu lapis di Indonesia," pungkasnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cedera Parah, Rafinha Akhiri Musim Lebih Cepat di Barcelona

Posted: 25 Nov 2018 09:15 PM PST

Liputan6.com, Barcelona - Kabar buruk bagi Barcelona. Gelandang mereka Rafinha dipastikan harus mengakhiri musim lebih cepat usai mengalami retak di ligamen lutut kiri.

Cedera ini didapatkan gelandang asal Brasil itu saat membela Barcelona melawan Atletico Madrid akhir pekan kemarin.

Rafinha sebenarnya tampil sebagai pemain cadangan saat Barcelona imbang 1-1 melawan Atletico Madrid. Dia baru main di babak kedua menggantikan Sergi Roberto.

Seperti dilansir Marca, Rafinha akan menjalani operasi dalam waktu dekat. Diperkirakan, dia harus absen selama 6 bulan.

Ini menjadi kabar buruk bagi Barcelona yang masih berjuang di banyak turnamen. Selain Rafinha, bek kanan Sergi Roberto pun harus absen untuk beberapa lama.

 

Tak Terasa

Gelandang Barcelona, Rafinha (AP Photo/Tony Avelar)

Awalnya, Rafinha memang terlihat tidak mengalami masalah saat menggantikan Sergi Roberto di babak kedua. Namun setelah itu, dia mulai merasakan ada masalah.

Rafinha terlihat ingin diganti karena sering melihat ke arah bangku cadangan. Namun Rafinha memutuskan untuk terus bermain hingga duel berakhir sehingga cederanya tambah parah.

Ini cedera parah kedua yang dialami Rafinha sepanjang kariernya. Pada 2015 lalu, dia juga harus absen selama 202 hari karena cedera ligamen pada lutut kanan.

Cedera Sergi Roberto

Jika Rafinha diprediksi akan absen lama, maka Roberto divonis harus absen selama tiga sampai empat pekan. Ini merupakan cedera kedua yang didapat Roberto musim ini.

Roberto diprediksi harus menepi dalam tujuh partai, yakni melawan PSV Eindhoven, Villarreal, Cultural Leonesa, Espanyol, Tottenham, Levante, dan Celta Vigo.

Pemain yang bisa berposisi sebagai gelandang tengah dan bek kanan itu dipinjamkan sudah akan kembali ke skuat sebelum Natal mendatang.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Mayat Bayi dalam Kardus, Gegerkan Warga Ciputat

Posted: 25 Nov 2018 09:15 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Penemuan mayat bayi di dalam kardus menggegerkan warga di Ciputat Timur, Tangerang Selatan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kampung Berkelir Kota Tangerang Raih Penghargaan Wisata Kreatif Terpopuler

Posted: 25 Nov 2018 09:14 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Kampung Bekelir berhasil meraih gelar juara kedua pada ajang Anugerah Pesona Indonesia (API) 2018 yang diinisiasi oleh Kementerian Pariwisata (Kemenpar) Republik Indonesia untuk kategori Wisata Kreatif Terpopuler.

Meski baru berusia 1 tahun, Kampung Bekelir mampu mengungguli Sulawesi selatan (Juara III) dan hanya kalah dari Sumatra selatan di urutan pertama pada kategori tersebut.

Wali Kota Tangerang H. Arief R. Wismansyah yang hadir bersama dengan Kepala Disbudpar Kota Tangerang Rina Hernaningsih serta Lurah Babakan H. Abu Sofyan  mengungkapkan penghargaan ini diharapkan bisa menjadi semangat untuk warga Kota Tangerang untuk terus berkreasi menata kampungnya sendiri untuk membangun Kota Tangerang menjadi lebih indah.

 

Kampung Bekelir berhasil meraih gelar juara kedua pada ajang Anugerah Pesona Indonesia (API) 2018 yang diinisiasi oleh Kementerian Pariwisata (Kemenpar).

"Nantinya akan bertambah objek wisata baru di Kota Tangerang," ujar Arief pada acara yang digelar di Ballroom Hotel Sahid Sudirman, Jakarta, Kamis (23/11).

Arief juga mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi semua pihak yang terlibat atas kerjasama yang telah dilakukan hingga berhasil merubah kampung yang kurang tertata menjadi objek wisata yang dikenal di level nasional.

"Maka itu, kita harus menjaga kampung ini agar tetap hijau, bersih dan aman," ungkapnya

Sementara itu, Lurah Babakan H. Abu Sofyan menyampaikan atas penghargaan yang diraih atas kreatifitas warganya dan berharap apresiasi ini menjadi pemicu untuk kampung - kampung yang lain.

"Semoga memberikan anugrah dan juga keberkahaan untuk warga kampung berkelir," pesannya.

"Dari kampung berkelir untuk Kota Tangerang, dari Kota Tangerang untuk Indonesia," tutupnya.

 

Kampung Bekelir berhasil meraih gelar juara kedua pada ajang Anugerah Pesona Indonesia (API) 2018 yang diinisiasi oleh Kementerian Pariwisata (Kemenpar).

Untuk diketahui, Kampung Bekelir yang diresmikan oleh Wali Kota Tangerang pada 19 November 2017 lalu merupakan kampung wisata yang pertama di Kota Tangerang dengan ciri khas warna warni di setiap rumah serta lukisan mural di dinding wilayah yang berlokasi di RW. 01 Kelurahan Babakan, Tangerang.

 

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gempa Magnitudo 5,7 Guncang Taiwan, Getarannya Terasa Hingga Hong Kong

Posted: 25 Nov 2018 09:08 PM PST

Liputan6.com, Taipei - Gempa magnitudo 5,7 terjadi di lepas pantai barat Taiwan pada hari Senin pagi, lapor Survei Geologi Amerika Serikat (USGS). Getaran gempa tersebut dikabarkan terasa hingga ratusan kilometer jauhnya di Hong Kong.

Dikutip dari The Straits Times pada Senin (26/11/2018), titik gempa menghantam sekitar 100 kilometer dari pulau Penghu di Selat Taiwan, dengan kedalaman kira-kira 13 kilometer.

Tidak ada laporan segera tentang korban atau kerusakan akibat gempa, yang pada awalnya dilaporkan oleh USGS pada skala 5,6.

Penduduk di kota Magong di pulau Penghu berlari keluar, berteriak "gempa bumi", setelah gempa menghantam, media Taiwan melaporkan.

Penduduk Hong Kong melaporkan bahwa mereka merasakan gempa, dan beberapa orang saling mengabarkan di media sosial terkait peristiwa langka itu.

"Saya merasakannya! Saya pikir saya pusing, saya melihat pakaian yang digantung bergoyang-goyang," tulis seorang pengguna Facebook dalam sebuah kelompok diskusi untuk distrik Tai Po di Hong Kong.

Observatorium Hong Kong mengatakan telah menerima hampir 1.000 laporan tentang gempa yang dirasakan, dengan durasi beberapa detik.

"Estimasi awal memberikan intensitas lokal IV (empat) pada Skala Intensitas Mercalli Modified, yaitu menggantung benda-benda berayun. Jendela, piring, pintu berdetak," katanya dalam sebuah pernyataan.

 

Simak video pilihan berikut: 

 

Taiwan Sering Dilanda Gempa

Ilustarsi bendera Taiwan (AFP/Mandy Cheng)

Taiwan terletak di dekat persimpangan dua lempeng tektonik dan sering dilanda gempa, yang bisa mencapai rata-rata 20 kali setiap tahunnya, dengan beragam intensitas, lapor USGS.

Pada bulan Februari, kota Hualien di bagian timur negara pulau itu dilanda gempa berkekuatan 6,4 yang menewaskan 17 orang.

Bencana terburuk di pulau itu terjadi dalam beberapa dekade terakhir, seeprti gempa berkekuatan 7.6 pada September 1999 yang menewaskan sekitar 2.400 orang.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Begini Caranya Mengetahui Waktu untuk Mengganti Busi

Posted: 25 Nov 2018 09:03 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Telat mengganti busi memiliki efek yang memengaruhi performa. Beberapa di antaranya adalah mesin tidak stabil, akselerasi turun, susah starter, hingga motor atau mobil seperti haus bensin menjadi pertanda mengapa hal tersebut mesti dilakukan.

Diko Oktaviano, Technical Support PT NGK Busi Indonesia menekankan bahwa prinsip dasarnya adalah kembali menjaga busi tetap pada kemampuannya. Yang, pertama busi menghasilkan percikan listrik dan bukan api. Api pun ada karena terbakar dengan udara yang bercampur.

"Bagaimana menentukan pembakaran sempurna dan efisien? Tiga komponen utama yang harus dijaga di ruang bakar, good air mixture, good spark, dan good air compression. Nomor satu dan tiga syaratnya ruang bakar harus sehat. Satu lagi adalah busi," kata dia.

Pihak NGK sebagai brand yang berpengalaman pun melakukan uji laboratorium mengenai kapan waktu yang tepat untuk mengganti oli.

"Dua kali ganti oli, satu kali ganti busi. Rata-rata seperti itu. Buat motor 6.000 km, buat mobil 20.000 km," ujarnya. Pasalnya, motor umumnya ganti oli tiap 3.000 km, sedangkan mobil setiap 10.000 km.

 

Selanjutnya

Kenapa perhitungannya demikian? Itu adalah titik pertama ketika busi mengalami erosi atau pengurangan dimensi, alias pelebaran jarak. Pelebaran jarak yang dimaksud adalah jarak antara elektroda pusat dan elektroda massa atau ground.

Dia pun menekankan bahwa masa penggantian busi tiap brand mobil bisa berbeda. Sebab, hal ini bergantung pada masing-masing kerja mesin. Untuk batasan 6.000 km di mesin motor reguler dan 20.000 km mesin mobil reguler hanyalah perhitungan rata-rata.

"Kami juga pasang satu busi kami ke berbagai mesin. Kemudian kami buat rata-ratanya. Tapi kalau di ATPM, satu busi kami diuji di mesin yang spesifik. Jadi angka (masa penggantiannya) ya yang dikeluarkan ATPM. Pada saat busi kami dipindahkan ke (mesin kendaraan yang dipasarkan) ATPM lain, hasilnya pasti beda," kata dia.

Sumber: Otosia.com

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menhub: Kami Tak Persulit Proyek, Tapi Harus Ada Solusi Kemacetan Cikampek

Posted: 25 Nov 2018 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menginginkan agar proyek pembangunan di sekitar tol Jakarta-Cikampek akan dilaksanakan bergantian. Hal ini guna menekan tingkat kemacetan di ruas tol tersebut.

Menurut dia, Kemenhub telah memanggil perwakilan dari tiga proyek pembangunan di tol Jakarta-Cikampek, yaitu Light Rail Transit (LRT), kereta cepat Jakarta-Bandung dan proyek tol Jakarta-Cikampek II (eleveted).

"Saya sudah tugaskan, hari Kamis kemarin saya sudah kumpulkan semuanya, mereka minta rapat. Jadi setelah Jumat-Senin BPTJ koordinasi, saya minta hasilnya," ujar dia di kawasan Kemayoran, Jakarta, Senin (26/11/2018).

Tidak ada maksud dari Kemenhub untuk mempersulit atau menghentikan proyek-proyek yang tengah berjalan di tol Jakarta-Cikampek. Namun melihat kemacetan yang terjadi, maka harus ada solusi.

"Jadi tidak ada indisikasi pemikiran untuk mempersulit tertentu tetapi masing-masing tunduk pada manajemen konstruksi," kata dia.

Nantinya diharapkan proyek-proyek tersebut tidak bekerja bersamaan, akan tetapi bergantian. Dengan demikian diharapkan tingkat kemacetan bisa diturunkan.

"Mereka bergantian ‎nanti. Tunggu hasil (rapat) Selasa, intinya mereka bergantian," tandas dia.

Solusi Pemerintah Urai Kemacetan di Tol Jakarta-Cikampek

Sejumlah kendaraan terjebak kemacetan di ruas Tol Jakarta-Cikampek, Bekasi, Rabu (13/6). Pada H-2 Lebaran yang diprediksi puncak arus mudik, kendaraan pemudik yang melintasi ruas tol Jakarta-Cikampek mengalami kemacetan. (Merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Sebelumnya, pemerintah terus berupaya mencari solusi terbaik untuk menangani kemacetan di jalan Tol Jakarta-Cikampek (Japek).

Koordinasi dengan para pemangku kepentingan terus dilakukan secara intensif, agar pembangunan tiga proyek strategis nasional tetap berjalan dan lalu lintas di jalan tol tidak terganggu. 

Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Hengki Angkasawan mengatakan,‎ dalam rapat  pembahasan penanganan kemacetan dijelaskan, ada beberapa titik kemacetan yang tinggi di jalan Tol Japek, di antaranya yaitu di kali Bekasi, lokasi pekerjaan LRT Jabodebek.  

"Kemudian titik lain yaitu di cikunir, karena disitu ada dua kegiatan yang juga sangat massif yaitu pekerjaan jalan tol elevated dan kereta api cepat Jakarta-Bandung," kata ‎Hengki, di Jakarta, Sabtu (24/11/2018). 

Dari rapat tersebut, disepakati beberapa pengaturan pengerjaan proyek, khususnya di titik-titik yang tingkat kemacetannya tinggi. 

Melalui pengaturan tersebut, ketiga pekerjaan proyek mesti dilakukan secara bergantian atau tidak dilakukan secara bersamaan pada titik-titik tertentu yang dapat memperparah kemacetan.

‎"Perlu ditegaskan kembali bahwa upaya yang dilakukan pemerintah untuk menangani kemacetan di tol Japek yaitu dengan melakukan pengaturan pengerjaan proyek (construction management)," tutur dia.

Pengaturan pekerjaan proyek-proyek tersebut, dilakukan oleh konsultan manajemen konstruksi yang dikoordinasikan oleh BPTJ, tanpa mengganggu target penyelesaian pengerjaan tiap-tiap proyek.

Jadi dapat dipastikan, tidak ada proyek yang molor dan tertunda. Semua pekerjaan diselesaikan sesuai waktu yang ditargetkan. 

Tidak hanya membahas upaya pengaturan pekerjaan proyek, dalam rapat tersebut juga membahas langkah-langkah lainnya yang telah dilakukan dalam rangka pengananan kemacetan Tol Jakarta-Cikampek.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Klasemen Liga Inggris: Arsenal Tempel Chelsea

Posted: 25 Nov 2018 09:00 PM PST

Liputan6.com, London - Arsenal mencatatkan kemenangan 2-1 atas Bournemouth di pekan ke-13 Liga Inggris yang berlangsung di Stadion Vitality, Minggu (25/11/2018). Kemenangan ini membuat Meriam London menempel ketat Chelsea di klasemen Liga Inggris.

Di laga ini, Arsenal yang kerap menebar ancaman berhasil unggul lebih dulu 1-0 pada menit ke-30. Umpan Sead Kolasinac salah diantisipasi Jefferson Lerma yang malah membobol gawang sendiri.

Bournemouth berhasil menyamakan kedudukan di penghujung babak pertama. Umpan matang David Brooks tidak disia-siakan Joshua King untuk membobol gawang Bernd Leno.

Gol kemenangan Arsenal tercipta dimenit ke-67. Pierre-Emerick Aubameyang membuat skor berubah menjadi 2-1 lewat sontekan pelan memanfaatkan umpan mendatar Kolasinac.

Tambahan tiga poin membuat Arsenal berada di peringkat kelima dalam klasemen Liga Inggris dengan 27 poin. Pasukan Unai Emery itu terpaut satu angka dari Chelsea, yang berada di urutan keempat.

Berikut klasemen Liga Inggris selengkapnya:

Klasemen Liga Inggris

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mengenal Tea Mixology, Cara Baru Menikmati Teh

Posted: 25 Nov 2018 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Siapa bilang penyajian teh tak bisa dikreasikan? Dengan begitu banyak jenis, teh nyatanya sangat mungkin dikombinasikan dengan bahan lain untuk menciptakan rasa baru. Karenanya, tren tea mixology sudah seharusnya masuk ke Indonesia.

Sebagai upaya memperkenalkan, Association of Indonesia Specialty Tea (AISTea) menggelar kompetisi Tea Brewing and Tea Mixologist pertama di Indonesia pada 23 dan 24 November 2018 di event SIAL InterFood di JIExpo Kemayoran, Jakarta.

William Wongo, pakar kuliner yang jadi salah satu juri di kompetisi itu mengatakan, mixology bukan semata mencampur segala macam bahan. Namun, pencampuran itu harus memiliki tujuan.

Juri lain sekaligus pakar teh, Ratna Somantri kepada Liputan6.commenuturkan tea mixology dikatakan sukses ketika pencampuran beberapa bahan bisa menghasilkan karakter rasa baru yang lebih enak dari masing-masing komponen bahan itu.

"Jadi, misalnya bikin teh dicampur buah, dicampur bunga. Kalau cuma sekedar rasa bunga, buah, dan teh ya jadinya cuma es teh saja. Tapi, kalau tea mixology itu rasanya harus baru, berbeda, dan spesial," jelas Ratna.

Ia manambahkan, tea mixology adalah salah satu bukti kalau teh juga bisa disajikan dengan trendi, modern, dan kreatif. Apalagi, varian teh banyak sekali.

"Tea mixology ini masih baru banget. Makanya, tadi beberapa peserta kayak masih bingung bagaimana mencampurkan teh dengan bahan lain," tambahnya.

Menurut Ratna, kreasi penyajian teh itu hanya berbatas kreativitas. "Kita bisa buat banyak sekali kreasi teh, baik minuman maupun makanan. Tapi, yang paling penting, kita harus mengerti dulu tentang teh atau karakter rasa teh ini," katanya.

"Bagaimana menyeduh agar mendapat rasa teh yang maksimal. Tentunya aplikasi ke makanan dengan aplikasi ke minuman, itu akan berbeda. Jadi, memang sangat tidak terbatas," sambungnya perihal kreasi teh, termasuk dalam bentuk tea mixology.

 

Simak video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Warga Jombang Kecewa, Bantuan Telur Malah Busuk dan Berbelatung

Posted: 25 Nov 2018 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jombang - Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) Kabupaten Jombang, Jawa Timur, tidak sesuai dengan spesifikasi yang ditentukan. Telur busuk dan berbelatung serta beras tidak layak konsumsi ditemukan di Desa Morosunggingan, Kecamatan Peterongan.

Pantauan di lokasi, meski sudah dikemas rapi menggunakan kotak mika, tetap saja telur membusuk dan mengeluarkan belatung. Satu kotak mika tersebut berisi sepuluh butir telur. Sedangkan beras dikemas dalam karung plastik dengan berat bersih 7 kilogram. Ini pun tak layak konsumsi karena beras dalam kondisi lembut alias sudah menir.

"Telur Kamis, beras datang pada Jumat, karena data belum valid baru pada hari ini dibagikan," ujar Kasi Pemerintahan Desa Morosunggingan, Suyanto, saat ditemui di balai desa setempat, Minggu (25/11/2018).

Kondisi telur busuk dan berbelatung membuat warga yang tergabung dalam Keluarga Penerima Manfaat (KPM) langsung mengembalikan bantuan tersebut.

"Hampir 60 hingga 70 persen dikembalikan karena kondisinya seperti yang Anda lihat tadi," imbuh Suyanto.

Sementara terkait kondisi beras, dalam kemasan tertulis bulir rata 98 persen dan menir maksimal 2 persen. Namun, fakta di lapangan, hampir semua beras dalam kondisi menir, alias sudah rusak dan pecah. 

Akibat kondisi tersebut, penyaluran BPNT di Desa Morosunggingan dihentikan sementara hingga batas waktu yang tidak ditentukan. Bahkan, ratusan warga yang sudah mengantre sejak pagi untuk mendapatkan bantuan harus pulang dengan tangan kosong.

Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sudah mulai berkumpul di Balai Desa Morosunggingan sejak pukul 07.30 WIB guna menunggu distribusi bantuan tersebut. 

Bantuan yang dibagikan, yakni berupa beras sebanyak 7 kilogram yang dikemas dalam satu karung plastik serta telur 1 kilogram yang dikemas dalam dua kotak mika, Namun setelah dibagikan warga kembali mengembalikan satu kilogram telur yang diterimanya karena berbau busuk dan berbelatung.

"Dapat bantuan tadi, tapi setelah dicek kondisi telurnya bau busuk, bahkan ada yang sampai ada belatungnya," ujar Siti Nurafiah (41) saat ditemui di Balai Desa Morosunggingan, Minggu (25/11/2018).

Setelah mengentahui telur busuk dan beberlatung, beberapa warga penerima bantuan melakukan pengecekan kondisi telur dengan cara dicium dan dipecahkan di depan balai desa, hasilnya telur yang diterima warga mayoritas busuk dan berbelatung.

"Dibilang kecewa ya kecewa, telur busuk kok dibagikan kepada warga, setelah dapat dicek kemudian ditukarkan telur yang baik," ungkap Siti.

Tepat pukul 09.00 WIB, pembagian Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) dihentikan karena banyaknya telur busuk yang dikembalikan oleh warga, sehingga ratusan warga kembali ke rumah dengan tangan kosong.

"Tadi hanya didata dan nggak tahu lagi kapan dibagikan, informasinya nanti ketua regu akan datang ke rumah untuk memberi tahu," tandas Emi Marufah, warga desa lainnya.

 

Simak juga video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: [CEK FAKTA] Jika Menang, Jokowi Ganti Ma'ruf dengan Ahok?

Posted: 25 Nov 2018 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Belum lama ini beredar isu yang menyebut, calon wakil presiden KH Ma'ruf Amin akan digantikan di tengah jalan jika nanti terpilih dalam Pilpres 2019.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Misi Robot Rover NASA Siap Mendarat ke Mars

Posted: 25 Nov 2018 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Misi penjelajahan NASA ke Mars siap memasuki babak baru. Alasannya, badan antariksa Amerika Serikat itu sedang menunggu robot rover terbarunya, InSight, mendarat dengan aman di Planet Merah tersebut.

Dikutip dari BBC, Senin (26/11/2018), InSight diperkirakan akan mendarat sebelum pukul 3 dini hari waktu Indonesia. Robot rover ini membawa sejumlah instrumen untuk meneliti struktur internal Mars.

Namun sebelum mendarat dengan aman di permukaan Mars, robot rover ini harus menghadapi teror selama tujuh menit saat memasuki atmosfernya.

Alasannya, dengan atmosfer yang tipis, pesawat harus memperlambat laju kecepatan agar mampu mendarat dengan mulus.

Kondisi ini juga disadari oleh pihak NASA. "Sebagai manusia, sebagai penjelajah - kami memperkirakan ada kemungkinan di bawah 50 persen. Pergi ke Mars benar-benar sangat sulit," tutur Kepala Sains NASA Thomas Zurbuchen.

Sekadar informasi, misi NASA kali ini akan berbeda dari misi ke Mars lain. Sebab, InSight merupakan robot rover yang didedikasikan khusus untuk menginvestigasi dan memahami bagian dalam Mars, tidak lagi bagian permukaan.

Dengan rover ini, para peneliti ingin mengetahui cara planet tersebut terbentuk, mulai dari inti ke kerak. Karenanya, InSight memiliki tiga bagian khusus untuk mencapai tujuan tersebut.

Bagian pertama merupakan seismometer yang dibawa ke permukaan Mars untuk 'mendengar' nadi planet tersebut. Getaran tersebut akan posisi dan komposisi yang menyusun batuan di Mars.

Lalu ada Heat Probe yang berfungsi untuk menggali ke bagian dalam planet Mars. Sesuai namanya, bagian ini memiliki tugas untuk mengukur temperatur dan memberi gambaran seberapa aktif planet tersebut.

Terakhir, bagian lain yang penting adalah pengukuran mengenai perputaran planet pada porosnya menggunakan transmisi radio. Melalui cara ini, para peneliti berharap mengetahui bentuk dan ukuran inti planet Mars.

Sekilas Soal InSight

Ditemukannya air di Mars membuka peluang NASA untuk menjadikan Planet Merah tersebut sebagai objek wisata, apakah mungkin bisa terjadi?

Adapun robot InSight sendiri sudah diumumkan NASA sejak tahun lalu. Tugas utama robot ini adalah meneliti proses pembentukan bebatuan dan komponen alam lain di dalam Mars.

Ilmuwan NASA Bruce Banerdt mengatakan, perubahan interior planet bisa dibilang lebih pasif ketimbang yang ada di Bumi selama 300 miliar tahun terakhir.

"Karena lebih lambat, kita harus kulik dan cari tahu apakah Mars benar-benar menyimpan bukti yang otentik terkait pembentukan bebatuan yang ada di dalamnya," kata Bandert dikutip dari laman resmi NASA.

InSight akan menjadi robot pertama yang akan langsung terjun ke dalam perut Mars. Karena, dibekali dengan berbagai instrumen canggih.

Beberapa instrumen yang disertakan adalah seismometer untuk mencatat gelombang seismik, sensor panas untuk bisa menggali isi Mars hingga kedalaman tiga meter, hingga transmisi radio untuk berkomunikasi dengan Bumi.

"Tujuan dari InSight sangat menarik. Oleh sebab itu NASA dan CNES berencana untuk mengatasi tantangan teknis yang mungkin terjadi," ujar John Grunsfeld, Associate Administrator NASA.

(Dam/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Via Vallen Diminta Turun dari Pesawat, Ada Apa?

Posted: 25 Nov 2018 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Via Vallen selalu menyempatkan waktu untuk pulang ke Surabaya bila lenggang. Seperti yang dilakukan hari ini, Senin (26/11/2018), dirinya sudah di dalam pesawat pada pagi hari.

Namun, pada pukul 06.20 WIB, Via Vallen diminta turun dari pesawat. Kenapa?

Rupanya, bukan hanya Via Vallen yang mengalaminya, melainkan seluruh penumpang pesawat itu. Lantaran kendaraan udara tersebut mengalami kerusakan.

Via Vallen menceritakan pengalamannya itu di Instagram Story. Ia juga memperlihatkan tiket pesawatnya kala dirinya sudah duduk di dalam.

 

Bersyukur

Via Vallen (Foto: Instagram)

Walau harus turun dari pesawat, Via Vallen bersyukur dirinya tak mengalami musibah.

"Jam segini mungkin seharusnya kami udah sampe di surabaya Atau malah...... Alhamdulillah kami sangat bersyukur setidaknya kami tahu kerusakannya sebelum kami terbang," tulis Via Vallen.

 

Penuh

Via Vallen (Foto: Instagram)

Via Vallen masih menunggu teknisi pesawat memperbaiki kendaraan yang bakal mengangkutnya ke Surabaya. Diakui Via, sebetulnya dirinya ingin ganti penerbangan.

"Mau ganti penerbangan yang lain tapi udah pada penuh," pungkas Via Vallen.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Studi: Populasi di Dunia Berasal dari Sepasang Manusia yang Sama

Posted: 25 Nov 2018 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Kitab-kitab samawi menyebutkan, populasi dunia berasal dari sepasang manusia pertama yang diciptakan oleh Tuhan, yakni Adam dan Hawa. Studi ilmiah terbaru mengungkap temuan yang kurang lebih serupa, bahwa manusia berasal dari satu pasangan yang sama.

Sebuah studi mengungkap, semua manusia di dunia berasal dari pasangan nenek moyang yang sama. Sepasang manusia tersebut diprediksi hidup sekitar 100 ribu hingga 200 ribu tahun lalu. Mereka bertemu usai bencana besar yang hampir memusnahkan ras manusia, laman New York Post mengutip Daily Mail.

Temuan ini terungkap setelah para peneliti mempelajari DNA lima juta hewan dan manusia. Para peneliti juga menemukan, setiap sembilan dari sepuluh hewan berasal dari satu makhluk yang sama.

Studi hasil kolaborasi Rockefeller University dan University of Basel, Swiss ini menunjukkan, manusia memiliki perbedaan dan varian genetika paling rendah dalam spesiesnya. Hal yang sama juga berlaku bagi banyak hewan lain.

Studi mengenai asal-usul manusia ini dimuat dalam jurnal Human Evolution.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hanif Dorong UMKM Manfaatkan Marketplace Online

Posted: 25 Nov 2018 08:56 PM PST

Liputan6.com, Serpong Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), M Hanif Dhakiri, meminta kepada Pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) untuk berinovasi dengan menciptakan dan memperkuat marketplace berbasis online. Hal ini dilakukan untuk mendukung pemasaran produk-produk UMKM.

"Era revolusi industri 4.0 ini harus disiasati. UMKM harus berinovasi dengan mendorong tumbuhnya marketplace baru yang bisa menjadi tempat untuk berjualan dan memaksimalkan pemasaran dari produk-produk UMKM," ujarnya, di acara Pesta Retail Nasional yang diselenggarakan PT HM Sampoerna di Serpong, Tangerang, Kamis (22/11/2018).

Hanif mengatakan, pemerintah terus mendorong UMKM agar semakin inovatif dalam proses produksi, pengemasan distribusi, dan marketing.

"Peluang bisnis di pasar online masih sangat terbuka luas bagi pelaku UMKM. Hal ini harus dimanfaatkan untuk memperluas jaringan distribusi dan pemasaran, sehingga bisnis UMKM semakin menguntungkan," ucapnya.

Bahkan, lanjut Hanif, ke depannya penggunaan platform atau aplikasi yang berbasis digital menjadi sangat penting digunakan oleh pelaku UMKM agar bisnisnya terus maju dan membesar. Ia ingin aplikasi yang mendukung marketplace baru bagi UMKM yang muncul murni buatan orang Indonesia.

"Platform-nya harus diisi produk kita. Jangan sampai platform-nya bagus dan besar tapi isinya produk orang lain, uangnya juga uang orang lain. Saya ingin kalau punya marketplace yang besar, uangnya milik Indonesia, produknya milik Indonesia," kata Hanif.

Lanjutnya, perekonomian Indonesia didominasi oleh UMKM. Namun, kontribusi UMKM terhadap perekonomian negara masih kecil. Pasalnya, sebagian besar UMKM masih dikelola secara informal dan tradisional.

"Tantangan kita ke depan harus memastikan agar terjadi transformasi UMKM dari ekonomi informal menjadi ekonomi formal, sehingga sumbangannya terhadap peningkatan kesejahteraan dan ekonomi nasional semakin besar," ujar Hanif.

Berdasarkan pengalaman, imbuhnya, UMKM merupakan bantalan ekonomi yang paling kuat ketika Indonesia mengalami krisis di masa lalu. Untuk itu, UMKM harus dikembangkan.

"UMKM di Indonesia sangat penting karena kita tahu ekonomi di Indonesia didominasi UMKM sehingga dari waktu ke waktu kita harus memastikan UMKM bisa terus tumbuh, berkembang, dan produktif sehingga bisa menopang perekonomian nasional," ucap Hanif.

Terakhir, ia mengucapkan selamat dan apresiasi atas terselenggaranya acara Pesta Retail Nasional yang merupakan wahana pertemuan seluruh retailer binaan sampoerna.

"Kita apresiasi kepada Sampoerna yang sudah bekerja keras selama bertahun tahun membantu memfasilitasi para retailer Indonesia untuk bisa lebih produktif dan bekerja lebih baik bagi kontribusi ekonomi di daerah maupun ekonomi nasional," ucap Hanif.

Acara Pesta Retail Nasional diikuti 3000 retailer binaan Sampoerna dari seluruh Indonesia. Turut hadir pada kesempatan ini Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto, Dirjen PHI dan Jamsos Haiyani Rumondang, serta para pimpinan perusahaan Sampoerna.

 

 

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: