Jumat, 29 Mei 2020

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


7 Potret Isi Garasi Mobil Pembalap Sean Gelael, Totalnya Ditaksir Rp 100 Miliar

Posted: 29 May 2020 10:50 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Mendengar nama Sean Gelael, bagi pecinta balap Formula 2 tentu sudah mengenalnya. Karena Sean merupakan pembalap Formula 2 yang cukup terkenal di kalangan anak muda.

Selain itu, ia pun memiliki banyak teman selebriti, seperti Raffi Ahmad, Gading Marten, dan Raline Shah. Selain itu ia pun merupakan cucu dari pengusaha yang mendirikan KFC di Indonesia.

Sebagai pembalap, Sean Gelael pun memiliki banyak koleksi mobil. Mobil-mobilnya pun termasuk langka, tidak hanya harganya yang mahal, namun cukup sulit untuk didapatkan.

Hal ini pun diperlihatkan dalam sebuah vlog miliki Rans Entertainment, Kamis (28/5/2020). Terlihat bahwa Sean memiliki dua mobil Rally tipe R5 yang didatangkan langsung dari Citroen Perancis.

Berikut 7 potret isi garasi mobil pembalap Sean Gelael yang Liputan6.com kutip dari berbagai sumber, Sabtu (30/5/2020).

1. Begini penampakan mobil rally tipe R5 milik Sean Gelael, ia pun memiliki dua yang didatangkan langsung dari Citroen Perancis

Isi garasi mobil Sean Galael (Sumber: Instagram/gelaelized)
Isi garasi mobil Sean Galael (Sumber: Instagram/gelaelized)

2. Mobil kedua ialah Mercedes Maybach S 650 yang ditaksir memiliki harga lebih dari Rp 6 Miliar

Isi garasi mobil Sean Galael (Sumber: YouTube/Rans Entertainment)
Isi garasi mobil Sean Galael (Sumber: YouTube/Rans Entertainment)

3. Mercedes AMG GT yang kerap dipakai Sean, harganya ditaksir lebih dari Rp 6 Miliar

Isi garasi mobil Sean Galael (Sumber: YouTube/Rans Entertainment)
Isi garasi mobil Sean Galael (Sumber: YouTube/Rans Entertainment)

4. Mercedes S Class yang merupakan pendahulu Maybach milik Sean, mobil ini pun merupakan mobil turun temurun yang dipakai oleh Eyang Sean

Isi garasi mobil Sean Galael (Sumber: YouTube/Rans Entertainment)
Isi garasi mobil Sean Galael (Sumber: YouTube/Rans Entertainment)

5. Mobil Mustang yang sudah direstorasi ini ditaksir mencapat Rp 4 Miliar

Isi garasi mobil Sean Galael (Sumber: YouTube/Rans Entertainment)
Isi garasi mobil Sean Galael (Sumber: YouTube/Rans Entertainment)

6. Mobil Mercy Sean sebelum ia memakai AMG GT, mobil ini pun yang ia gunakan saat main ke Sentul dan waktu itu mobil Lambo Raffi terbakar

Isi garasi mobil Sean Galael (Sumber: YouTube/Rans Entertainment)
Isi garasi mobil Sean Galael (Sumber: YouTube/Rans Entertainment)

7. Selain mobil yang bisa digunakan di jalanan umum, Sean pun memiliki mobil gokart di rumahnya

Isi garasi mobil Sean Galael (Sumber: YouTube/Rans Entertainment)
Isi garasi mobil Sean Galael (Sumber: YouTube/Rans Entertainment)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

CLS FH UGM Kebanjiran Teror Gara-Gara Diskusi soal Pemberhentian Presiden

Posted: 29 May 2020 10:47 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Diskusi bertajuk 'Meluruskan Persoalan Pemberhentian Presiden Ditinjau dari Sistem Ketatanegaraan' yang digelar komunitas mahasiswa Constitutional Law Society (CLS) Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada (FH UGM) menjadi sorotan.

Orang-orang yang terlibat dalam diskusi yang dijadwalkan pada Jumat 29 Mei 2020 itu panen teror dan ancaman dari orang tak dikenal. Keterangan itu didapat dari mahasiswa pelaksana kegiatan yang tergabung dalam CLS FH UGM.

Dekan FH UGM, Prof Sigit Riyanto menerangkan, berbagai bentuk teror dan ancaman mulai diterima nama-nama yang tercantum di dalam poster kegiatan, mulai pembicara, moderator, narahubung, hingga ketua CLS sejak Kamis 28 Mei 2020.

Sigit menyebut, teror yang diterima mulai dari pengiriman pemesanan ojek online ke kediaman korban, ancaman pembunuhan dalam bentuk pesan tertulis, hingga telepon.

"Hingga adanya beberapa orang yang mendatangi kediaman mereka," kata Sigit dalam keterangan tertulis, Sabtu (30/5/2020).

Sigit meneruskan, teror dan ancaman ini berlanjut hingga tanggal 29 Mei 2020. Bahkan teror bukan hanya menyasar nama-nama yang terlibat dalam diskusi.

"Tetapi juga anggota keluarga yang bersangkutan, termasuk kiriman teks berikut kepada orangtua dua orang mahasiswa pelaksana kegiatan," ujar Dekan FH UGM.

 

Telepon dan Akun Medsos Diretas

(Ilustrasi)
(Ilustrasi)

Selain mendapat teror, Sigit menyebut, nomor telepon serta akun media-sosial perorangan dan kelompok CLS FH UGM diretas pada tanggal 29 Mei 2020.

"Peretas juga menyalahgunakan akun media sosial yang diretas untuk menyatakan pembatalan kegiatan diskusi, sekaligus mengeluarkan (kick out) semua peserta diskusi yang telah masuk ke dalam grup diskusi. Selain itu, akun instagram Constitutional Law Society (CLS) sudah tidak dapat diakses lagi," ujar dia.

Kini, acara itu batal diselenggarakan. Padahal, kata Sigit, kegiatan tersebut murni inisiatif mahasiswa untuk melakukan diskusi ilmiah sesuai dengan minat dan konsentrasi keilmuan mahasiswa di bidang Hukum Tata Negara.

"Demi alasan keamanan, pada siang hari tanggal 29 Mei 2020, mahasiswa penyelenggara kegiatan memutuskan untuk membatalkan kegiatan diskusi tersebut," ujar Sigit.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemprov DKI: Permohonan SIKM Membludak, Banyak Warga Kurang Bijak

Posted: 29 May 2020 10:32 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Permohonan Surat Izin Keluar Masuk (SIKM) beberapa hari terakhir membludak. Permohonan bukan berasal dari 11 sektor yang dikecualikan serta tidak memenuhi persyaratan yang telah ditentukan.

"Banyak warga yang kurang bijak mengajukan perizinan SIKM sehingga membuat permohonan perizinan SIKM membludak beberapa hari terakhir," ujar Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) DKI Jakarta Benni Aguscandra dalam keterangan tertulisnya yang diterima Antara, Sabtu (30/5/2020).

Dia mengatakan, dari banyaknya permohonan yang masuk, tidak sedikit yang ditolak karena banyak ketentuan tidak dipenuhi oleh warga yang mengajukan permohonan SIKM.

Di antaranya para pemohon yang mengajukan permohonan mewakili Asisten Rumah Tangga (ART) untuk kembali bekerja di Jakarta karena sebelumnya ART tersebut pergi ke kampung halamannya saat Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) diberlakukan di wilayah DKI Jakarta.

Selain itu ada juga pemohon yang mengajukan sebagai warga pendatang di Jakarta, karena ingin bekerja di luar 11 sektor yang diizinkan beroperasi selama PSBB.

"Jelas permohonan SIKM tersebut kami tolak, karena tidak sesuai dengan peraturan yang berlaku," kata Benni.

Pelajari Seksama Pengajuan SIKM

Penumpang menunjukkan SIKM di terminal 3 kedatangan domestik bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (27/5/2020). Bandara Soetta memberlakukan Tiga checkpoint di terminal kedatangan salah satunya pemeriksaan SIKM dan doukumen kesehatan setiap penumpang. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Penumpang menunjukkan SIKM di terminal 3 kedatangan domestik bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (27/5/2020). Bandara Soetta memberlakukan Tiga checkpoint di terminal kedatangan salah satunya pemeriksaan SIKM dan doukumen kesehatan setiap penumpang. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Karena itu, Benni mengatakan agar masyarakat sebelum mengajukan SIKM membaca terlebih dahulu persyaratan dan ketentuan yang dibutuhkan untuk membuat SIKM sehingga pelayanan para petugas perizinan dapat berjalan dengan maksimal.

Dia mengimbau kepada warga untuk membaca dengan seksama dan mempelajari perizinan SIKM pada website https://corona.jakarta.go.id/id/izin-keluar-masuk-jakarta dan media sosial @layananjakarta, sebelum mengajukan permohonan.

"Dengan begitu seluruh pihak dapat membantu kami agar menyelesaikan pemrosesan perizinan SIKM dengan cepat dan tentunya juga membantu warga yang benar-benar memerlukan SIKM tersebut," katanya.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tips Sederhana Agar Bisa Kembali Menabung Usai Lebaran

Posted: 29 May 2020 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Momen Lebaran biasanya masyarakat cenderung mengeluarkan uang dalam jumlah besar untuk kebutuhan saat hari raya. Meski demikian, orang juga kerap bingung karena keuangannya menipis sesudahnya.

Namunm, jika Anda perlu menyimpan lebih banyak uang daripada yang dapat Anda simpan dengan mudah dari gaji Anda.

Berikut adalah beberapa ide yang bisa Anda terapkan dalam mengatur keuangan Anda pasca Lebaran, dilansir dari laman Investopedia.com, Sabtu (29/5/2020).

1. Tangani Pengeluaran Anda

Untuk jangka waktu tertentu satu minggu, satu bulan, atau apa pun yang Anda bisa tahan cobalah untuk mencatat segala sesuatu yang Anda habiskan. Anda dapat menggunakan buku catatan sekolah lama atau aplikasi pelacakan pengeluaran.

Orang sering mendapati mereka membuang-buang dana untuk hal-hal yang tidak mereka butuhkan, dan dapat dengan mudah hidup tanpanya. Beberapa aplikasi bahkan akan melakukan sedikit penghematan untuk Anda.

2. Ambil Kembalian

Mulai menabung dan kumpulkan dana darurat dengan cara efektif yang bisa dilakukan di tengah pandemi virus corona yang melanda. (Foto: Unsplash)
Mulai menabung dan kumpulkan dana darurat dengan cara efektif yang bisa dilakukan di tengah pandemi virus corona yang melanda. (Foto: Unsplash)

Selama Anda membeli barang yang benar-benar Anda butuhkan, mungkin masuk akal untuk mendaftar sebagai member dalam satu aplikasi belanja atau lainnya, yang menawarkan pengembalian uang tunai atau cashback dari penjual untuk bahan makanan, pakaian, perlengkapan kecantikan, dan barang-barang lainnya.

Mungkin Anda dapat menggunakan kartu kredit cash-rewards, yang menawarkan 1 persen hingga 6 persen tunai pada setiap transaksi. Tentu saja, taktik ini hanya berfungsi jika Anda mentransfer tabungan Anda ke rekening tabungan dan selalu membayar tagihan kartu kredit Anda secara penuh setiap bulan.

3. Fokus pada Pengeluaran Besar

Memotong pengluaran  jangan sekaligus, tetapi Anda akan menghemat uang paling banyak dengan memotong kembali tagihan terbesar dalam hidup Anda. Bagi kebanyakan dari kita, hal-hal seperti perumahan, asuransi, dan biaya perjalanan.

Jika Anda memiliki hipotek, usahakan agar Anda menabung dengan pembiayaan kembali dengan bunga yang lebih rendah.

4. Jangan Keluarkan Uang Berlebihan

(Foto: Ilustrasi)
(Foto: Ilustrasi)

Anda mungkin ingin makan lebih jarang, mencoba menahan diri tidak berbelanja baju dan tetap menggunakan beberapa pakaian lagi dari lemari pakaian Anda, atau mengendarai mobil tua selama satu tahun lagi.

Tapi kecuali Anda menikmati hidup seperti orang kikir, dan beberapa orang benar-benar melakukannya, jangan menyangkal diri sendiri setiap kesenangan terakhir dalam hidup. Tujuan dari menabung adalah untuk membangun masa depan yang aman secara finansial bukan untuk membuat diri Anda sengsara saat itu juga.

Melainkan aturlah keuangan Anda secara adil dan jangan memotong banyak pengeluaran sekaligus, karena Anda masih butuh uang untuk memenuhi kebutuhan Anda.   

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Semua Pemain Persib Tetap Sehat Selama Latihan Mandiri

Posted: 29 May 2020 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Bandung - Dokter tim Persib Bandung M. Rafi Ghani memastikan seluruh pemain dalam kondisi sehat dan bugar. Dia bersyukur tidak ada laporan pemain yang mengalami kendala kesehatan sejak dilakukannya latihan mandiri dua bulan lalu.

Rafi berharap kondisi tersebut dapat tetap dipertahankan. Dia terus memantau kondisi kesehatan para pemain dan ofisial tim Persib melalui komunikasi secara intens.

"Alhamdulillah semua pemain, pelatih dan ofisial semua baik," katanya di Bandung seperti dikutip dari laman Persib.

"Tidak ada yang memberitahu atau melapor adanya penurunan daya tahan tubuh atau sakit hingga saat ini. Semoga tetap terjaga dan selalu sehat."

 

 

 

Protokol Kesehatan

Pemain Persib Bandung saat mengikuti latihan di Stadion PTIK, Jakarta, Selasa (22/10). Hadapi Bhayangkara, Persib jajal lapangan PTIK. (Bola.com/Yoppy Renato)
Pemain Persib Bandung saat mengikuti latihan di Stadion PTIK, Jakarta, Selasa (22/10). Hadapi Bhayangkara, Persib jajal lapangan PTIK. (Bola.com/Yoppy Renato)

Tak hanya itu, Rafi juga mengajak seluruh pemain Persib tetap menjalankan protokol kesehatan selama tanggap darurat corona Covid-19. Beberapa di antaranya adalah rajin cuci tangan dengan sabun, pakai masker, dan tetap menjaga pola hidup sehat dan hidup bersih.

"Selain itu ikut juga dalam aturan pemerintah tentang PSBB, jaga kebersihan serta kesehatan, rajin cuci tangan, dan pakai masker. Semoga semua cepat berakhir," ujar Rafi.

 

 

Prioritaskan Keselamatan

Pelatih Persib Robert Rene Alberts punya sejumlah pertimbangan sebelum kembali menggelar latihan. Sebab, dia masih menanti perkembangan penanggulangan corona Covid-19 hingga 4 Juni 2020.

Juru taktik asal Belanda tersebut meminta ketegasan aturan untuk menjaga semua orang dari paparan virus Corona. "Pasti akan banyak prosedur yang perlu dilalui. Kami tidak bisa begitu saja memanggil pemain ke sini tanpa memastikan aturan," ujar Robert.

"Setelah semua siap, termasuk fasilitas latihan, baru kami panggil pemain untuk datang ke Bandung," imbuhnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Nadin Amizah Makin Dewasa Setelah Debut Album di Hari Ulang Tahun

Posted: 29 May 2020 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Nadin Amizah baru saja merayakan ulang tahun dengan peluncuran album terbaru yang berjudul Selamat Ulang Tahun, sesuai dengan momen istimewa sang penyanyi muda tersebut.

Album baru ini memang dirilis tepat pada hari ulang tahun Nadin Amizah yang ke-20. Nadin merasa album berisi 10 lagu ini menjadi bagian dari proses pendewasaannya dalam bermusik.

Menariknya, keseluruhan album ini merupakan hasil dari tulisan Nadin Amizah. Ia seakan hendak menyampaikan kontemplasi yang selama ini dirasakannya dengan memberi warna musik tersendiri pada setiap lagu.

 

Musikus yang Terlibat

Nama Nadin Amizah mulai dikenal pada saat  menjadi teman duet Dipha Barus pada lagunya yang berjudul 'All Good'. (Liputan6.com/IG/cakecaine)
Nama Nadin Amizah mulai dikenal pada saat menjadi teman duet Dipha Barus pada lagunya yang berjudul 'All Good'. (Liputan6.com/IG/cakecaine)

Proses penggarapan musiknya dibantu oleh Tarrarin (Svmmerdose), Dissa Kamajaya (Fuzzy, i), Doly Harahap (ex-Temansebangku), dan Ramadhan Zulqi (Syarikat Idola Remaja).

Proses produksi album ini juga melibatkan produser handal Petra Sihombing, Ferry Nurhayat, Ibnu Dian, Dissa Kamajaya, hingga Mikha Angelo.

Penggarapan Musik

Ada alasan tersendiri kenapa Nadin Amizah menamai albumnya 'Selamat Ulang Tahun'. (Dok Fimela.com)
Ada alasan tersendiri kenapa Nadin Amizah menamai albumnya 'Selamat Ulang Tahun'. (Dok Fimela.com)

Proses rekaman lagu-lagu ini dilakukan oleh Nadin di kamarnya sendiri. Membuat album Selamat Ulang Tahun terasa lebih intim. Ia juga melakukannya agar bisa menunjukkan pendewasaannya dalam bermusik. Sehingga, album ini menjadi cerminan proses itu.

Kegelisahan

"Album ini tema besarnya adalah tentang kegelisahan, kebingungan, kesoktahuan, kebodohan dan kebahagian yang campur aduk di masa pendewasaan aku," ujar Nadin Amizah dalam keterangannya kepada wartawan, belum lama ini.

"Meskipun saat ini aku masih belum sepenuhnya dewasa, tapi yang jelas hal-hal yang lalu itu kini bisa aku tengok. dengan sedikit air mata namun tetap sambil tertawa," lanjutnya.

Kejutan

Melalui konsep ini, Nadin Amizah juga ingin memberi kejutan kepada para penggemar berupa hadiah di hari ulang tahunnya. Ia membagikan album yang diharapkan mampu dinikmati tak hanya oleh penggemar, namun juga para pecinta musik Indonesia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Potret Transformasi El Rumi hingga Berusia 21 Tahun, Didoakan Jadi Pemimpin

Posted: 29 May 2020 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta El Rumi merupakan anak kedua dari musisi Ahmad Dhani dan Maia Estianty yang kini beranjak dewasa. Pemilik nama lengkap Ahmad El Jallaludin Rumi ini baru saja berulang tahun ke-21 tepat hari ini, Sabtu (30/5/2020).

Ucapan ulang tahun El Rumi diungkapkan oleh Maia Estianty di Instagram pribadinya. Sang bunda berharap anak keduanya tersebut bisa menjadi pemimpin umat masa depan. Tak hanya itu, Maia juga mengungkapkan rasa bangga terhadap El.

"Happy Birthday twins.... @elelrumi sayang yang 21.. Finally legal hahaha. Semoga kamu kelak bisa menjadi pemimpin umat masa depan yang sholeh dan bermanfaat bagi sesama. Amin.Love you.. And always proud of you," tulis Maia Estianty di Instagram, Sabtu (30/5/2020).

Sedari kecil, El Rumi memang sudah berparas tampan. Kini di usianya ke-21 tahun, paras El semakin tampan dan menjadi idola banyak wanita. Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, potret transformasi El Rumi, Sabtu (30/5/2020).

1. Sedari kecil pemilik nama lengkap Ahmad El Jallaludin Rumi ini sudah terlihat tampan.

6 Potret Transformasi El Rumi Hingga Berusia 21 Tahun, Didoakan Jadi Pemimpin  (sumber: Instagram.com/maiaestiantyreal)
6 Potret Transformasi El Rumi Hingga Berusia 21 Tahun, Didoakan Jadi Pemimpin (sumber: Instagram.com/maiaestiantyreal)

2. Gaya penampilannya selalu menyita perhatian. Seperti saat bergaya rambut mohawk kompak dengan Ahmad Dhani.

6 Potret Transformasi El Rumi Hingga Berusia 21 Tahun, Didoakan Jadi Pemimpin (sumber: Instagram.com/elelrumi)
6 Potret Transformasi El Rumi Hingga Berusia 21 Tahun, Didoakan Jadi Pemimpin (sumber: Instagram.com/elelrumi)

3. Paras El yang tumbuh remaja, membuat anak Ahmad Dhani ini mulai mencuri perhatian publik.

6 Potret Transformasi El Rumi Hingga Berusia 21 Tahun, Didoakan Jadi Pemimpin (sumber: Instagram.com/elelrumi)
6 Potret Transformasi El Rumi Hingga Berusia 21 Tahun, Didoakan Jadi Pemimpin (sumber: Instagram.com/elelrumi)

4. Masa remaja El dihabiskan dengan menjadi drummer grup band Lucky Laki bersama dengan Al dan Dul.

6 Potret Transformasi El Rumi Hingga Berusia 21 Tahun, Didoakan Jadi Pemimpin (sumber: Instagram.com/elelrumi)
6 Potret Transformasi El Rumi Hingga Berusia 21 Tahun, Didoakan Jadi Pemimpin (sumber: Instagram.com/elelrumi)

5. Saat remaja, gaya penampilan El menyita perhatian dengan gaya rambut jabrik.

6 Potret Transformasi El Rumi Hingga Berusia 21 Tahun, Didoakan Jadi Pemimpin (sumber: Instagram.com/elelrumi)
6 Potret Transformasi El Rumi Hingga Berusia 21 Tahun, Didoakan Jadi Pemimpin (sumber: Instagram.com/elelrumi)

6. Kini di usia 21 tahun, El semakin tampan saja. Anak dari Maia Estianty kini sedang menempuh pendidikan kuliah di University of Westminster, London, Inggris

6 Potret Transformasi El Rumi Hingga Berusia 21 Tahun, Didoakan Jadi Pemimpin (sumber: Instagram.com/elelrumi)
6 Potret Transformasi El Rumi Hingga Berusia 21 Tahun, Didoakan Jadi Pemimpin (sumber: Instagram.com/elelrumi)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Resep Makanan yang Paling Banyak Dicari di Google Selama Pandemi Corona Covid-19

Posted: 29 May 2020 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Masa pandemi corona Covid-19 memasak berubah menjadi hobi baru bagi banyak orang. Mereka yang tak biasa masak, saat pandemi mereka rajin memasak.

Hal itu mereka lakukan untuk mengurangi kebosanan dan menjadi kebutuhan. Apalagi, banyak restoran yang tutup sehingga mereka lebih memilih membuat makanan sendiri di rumah bersama keluarga.

Melansir dari USA Today, Kamis, 28 Mei 2020, berikut adalah enam makanan yang paling banyak dicari di Google selama pandemi corona Covid-19, tapi tak disebutkan berapa jumlah pastinya.

Banana Bread

Banana bread merupakan salah satu makanan yang terbuat dari tepung dengan campuran bahan lainnya yang kemudian diberi pisang. Roti pisang memiliki citarasa yang enak yang di dalamnya ditambah dengan lelehan cokelat.

Meatloaf

Makanan ini banyak disantap oleh oleh orang Amerika dan Inggris. Cara membuat meatloaf terbilang sangat mudah dan praktis, serta bahan-bahannya pun mudah diperoleh, seperti daging cincang, cabai, gula, maupun daun bawang.

Pancake

Ilustrasi pancake (Dok.Unsplash)
Ilustrasi pancake (Dok.Unsplash)

Pancake salah satu kudapan yang sering terdapat di restoran, kafe, maupun kedai kopi. Pancake terbuat dari tepung, telur, gula, dan susu. Biasanya toppingnya ditambah dengan mentega, sirup mapple, selai, atau madu.

Baked Ravioli

Makanan ini cocok untuk berbagai acara dan untuk membuatnya pun cukup mudah dan bisa dilakukan di rumah. Pasta ini memiliki citarasa berbeda karena di bagian dalamnya berisi ayam, udang, atau sayuran.

Oatmeal Cookies

Resep oatmeal cookies juga banyak dicari publik saat pandemi. Bahan-bahan untuk membuatnya terdiri dari gula, susu, bubuk cokelat, margarin, vanila, selai kacang, dan oat.

Sourdough Crackers

Selain itu, resep Sourdough Cracker juga banya dicari. Resep ini dapat dengan mudah dipasangkan dengan bermacam-macam saus dan topping. Bahan-bahan yang digunakan di antaranya sourdough starter, tepung terigu, tepung gandum, minyak, garam.

Saksikan video pilihan di bawah ini :

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kecelakaan Adu Banteng Motor dan Mobil di Rawamangun, 2 Orang Tewas

Posted: 29 May 2020 10:26 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Ahmad Yani, Traffic Light Golf Cepu X, Rawamangun, Pulogadung, Jakarta Timur pada Sabtu (30/5/2020) dini hari. Dua orang tewas dalam peristiwa tersebut.

Korban tewas merupakan pengendara dan penumpang sepeda motor yang hingga saat ini belum diketahui indentitasnya.

Kapolsek Matraman Kompol Tejo mengatakan, kendaraan minibus dan sepeda motor itu terlibat adu banteng sekitar pukul 02.30 WIB.

Tejo menerangkan, kecelakaan bermula ketika mini bus yang dikemudikan Eko Yulianto melintas dari Jalan Utan Kayu Matraman menuju Jalan Rawamangun Muka, Pulogadung, Jakarta Timur.

Sementara, pengendara sepeda motor melintas dari arah perempatan Cepu IX menuju perempatan Golf Rawamangun.

"Kedua kendaraan bertabrakan di wilayah Pulogadung," ujar Tejo dalam keterangan tertulis, Sabtu (30/5/2020).

 

Pengemudi Mobil Tak Terluka

Ilustrasi Foto Kecelakaan Motor (iStockphoto)
Ilustrasi Foto Kecelakaan Motor (iStockphoto)

Akibat kejadian itu, pengemudi sepeda motor dan yang dibonceng meninggal dunia. Sedangkan, pengemudi mobil tidak mengalami luka sedikit pun.

"Pengendaranya dua orang laki-laki berboncengan yang belum diketahui identitasnya meninggal dengan kondisi luka berat kaki patah sedangkan yang seorang lagi masuk ke dalam kolong mobil," jelas Tejo.

Kasus kecelakaan tersebut saat ini sedang ditangani oleh Unit Laka Lantas Polres Jakarta Timur.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Berkurang 71 Orang, Pasien Covid-19 RS Wisma Atlet Jadi 640 Orang

Posted: 29 May 2020 10:23 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Jumlah pasien virus Corona atau Covid-19 di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet Kemayoran,  Jakarta Pusat, terus berkurang. Berdasarkan data Sabtu (30/5/2020), tercatat 640 orang masih menjalani perawatan. Jumlah tersebut menurun dibandingkan Jumat (29/5), yang berjumlah 711 pasien.

"Pasien rawat inap berkurang 71 orang. Semula 711 orang menjadi 640 orang," kata Perwira Penerangan Kogabwilhan-I Kolonel (Marinir) Aris Mudian, Sabtu (30/5/2020).

Dia menjelaskan, 640 pasien rawat inap tersebut terdiri atas 403 pasien pria dan 237 pasien wanita. Dari jumlah itu pula, terdapat pasien positif Covid-19 sebanyak 619 orang, PDP 21 orang.

"Pasien Covid-19 berkurang 66 orang, semula 685 orang menjadi 619 orang. Pasien PDP berkurang 5 orang, semula 26 orang menjadi 21 orang. Pasien ODP, nihil," lanjut dia.

Berdasarkan data rekapitulasi pasien TMT (Terhitung Mulai Tanggal) 23 Maret sampai dengan 30  Mei 2020 tercatat total pasien terdaftar sebanyak 4.060 orang, Pasien rujuk ke RS lain sebanyak 125 orang, pasien pulang/sembuh sebanyak 2317 orang.

"Pasien yang meninggal dunia 3 orang," tukasnya.

39 Positif di RS Galang

Sedangkan di RSD Pulau Galang, lanjut dia, hingga Sabtu (30/5/2020) tercatat pasien rawat inap sebanyak 39 orang. Terdiri atas 20 pasien pria dan 19 pasien wanita. Semuanya merupakan pasien positif Covid-19. "PDP nihil, ODP nihil," ujar dia.

Jumlah pasien rawat inap tersebut, jelas dia, bertambah 10 pasien dari sebelumnya berjumlah 29 pasien. "Pasien rawat inap bertambah 10 orang semula 29 orang menjadi 39 orang," jelas dia.

Rekapitulasi Pasien TMT 12 April sampai dengan 30 Mei 2020, tercatat pasien terdaftar sebanyak 135 orang, pasien rujuk ke RS lain 1 orang, pasien pulang (isolasi mandiri) 95 orang. Sementara pasien meninggal tidak ada.

 

Reporter:  Wilfridus Setu Embu

Merdeka.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Risma Marah soal Mobil PCR, PDIP Kritik Kebijakan Prioritas Pemprov Jatim

Posted: 29 May 2020 10:16 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Aksi emosional Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini mendapat tanggapan Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto. Menurutnya, tindakan BNPB mengalihkan dua mobil lab PCR dari Surabaya ke Tulungagung dan Lamongan sangat disayangkan.

"Sangatlah disayangkan, Surabaya membutuhkan bantuan sebab menjadi rumah sakit rujukan penanganan Covid-19 di Jawa Timur. Ditambah, Surabaya merupakan kota berpenduduk terbanyak di sana," kata Hasto lewat siaran persnya, Sabtu (30/5/2020).

Hasto menilai, tindakan BNPB tidak memertimbangkan skala prioritas dan aspek strategis di dalam pencegahan Covid-19 di Surabaya. Selain itu, para pemangku kepentingan juga diharapkan tidak bermain dalam ego sektoral.

"Kami harap agar Gubernur dan Gugus Tugas Covid-19 Jawa Timur dapat lebih bijak melihat skala prioritas, perhatikan kepentingan rakyat, tanpa perlu hadirkan rivalitas politik dan menghindari ego," tegas Hasto.

 

Kedepankan Kepentingan Rakyat

Hasto meyakini bahwa tugas kader PDIP adalah dengan mengedepankan kepentingan rakyat di atas segalanya, termasuk politik.

"Struktur Partai, kepala daerah dan wakil kepala daerah, dan Pimpinan DPRD yang dari PDI Perjuangan wajib membantu rakyat melalui kebijakan relokasi anggaran, bantuan jamu dan obat-obatan, alat pelindung diri, disinfektan, dan juga mendorong gerakan menanam tanaman yang bisa dimakan," Hasto menandasi.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ini Penyebab Mesin Mobil Cepat Panas

Posted: 29 May 2020 10:16 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Perlu mendapat perhatian khusus, pemilik mobil biasanya akan membawa kendaraan ke bengkel apabila mesin cepat memuai atau mengalami panas berlebih. Meski demikian, Anda sebaiknya bisa mencegah hal ini terjadi dengan memperhatikan beberapa penyebab.

Seperti dilansir Garda Oto, terdapat empat hal yang bisa membuat mesin cepat panas sebelum mobil mengalami overheat.

1. Kerusakan Pada Radiator

Mesin mobil yang cepat mengalami panas biasanya disebabkan rusaknya radiator. Seperti diketahui, fungsi radiator pada mobil ialah menjaga suhu mobil tetap stabil.

Saat radiator mengalami masalah, mesin mobil juga akan ikut bermasalah. Permasalahan yang bisa menjadi penyebab ialah bocornya selang radiator, penggunaan cairan radiator yang tidak tepat dan sirkulasi radiator tidak lancar.

Untuk mencegah mesin cepat panas, sebaiknya gunakan cairan khusus radiator seperti cooler dan jangan lupa untuk menggantinya setiap mobil mencapai 20.000 kilometer.

2. Tidak Berfungsinya Thermostat

Thermostat seharusnya bekerja sama dengan radiator dalam mengukur suhu mobil. Saat suhu rendah, thermostat mengatur agar air tidak meninggalkan radiator. Sedangkan saat suhu tinggi, thermostat memerintahkan agar air masuk ke dalam mesin.

Saat thermostat terganggu, maka tidak ada lagi yang mengatur masuk-keluarnya air dari radiator ke mesin. Dampaknya, mesin mobil menjadi cepat panas.

3. Penggunaan Oli Tak Sesuai Standar

Oli dengan kualitas buruk, cenderung tak bisa menahan panas. Hal ini menjadi penyebab mesin mobil cepat mengalami panas. Karena itu, pemilik harus selalu waspada ketika menggunakan oli dengan harga murah.

4. Kipas Pendingin Tidak Berfungsi

Ketika mesin mobil cepat panas, Anda bisa memeriksa kipas pendingin pada kendaraan. Ketika kipas rusak, udara luar yang dingin tidak bisa memasuki mesin mobil, sehingga mesin akan lebih mudah panas.

Ada beberapa hal yang menyebabkan kipas pendingin tidak berfungsi normal. Pertama, dinamo yang menggerakan kipas rusak atau pemasangan kipas terbalik, sehingga membuatnya menyedot udara panas.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cek Fakta: Hoaks Pesan Berantai dari Aa Gym

Posted: 29 May 2020 10:12 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sebuah pesan berantai yang diklaim dari KH Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym beredar di aplikasi percakapan WhatsApp sejak beberapa hari lalu.

Pesan berantai tersebut berisi narasi kekecewaan dari Aa Gym tentang kebijakan pemerintah yang masih menutup mesjid saat pandemi virus corona COVID-19.

Berikut narasinya:

PERJUANGAN KITA MENAHAM DIRI DIRUMAH AJA DI HIANATI LAGI

(oleh: KH. Abdullah Gymnastiar)

Pernyataan & kebijakan pemerintah hingga kini, masih sangat menyayat hati ummat Islam, Rasa-rasanya sudah sepuluh tahun, para Ulama & Islam di gini gituin oleh mereka...

Namun sampai saat ini, ummat Islam masih juga meng-elus eluskan dada sebagaiman tuntunan Baginda Nabi Muhammad SAW...

Islam di hina, Nabi di hina, Al-Qur'an di sobek2 oleh mereka, tetapi tidak juga di hukum dgn hukuman yg tepat, malah sering sekali membuat pernyataan palsu, bahwa si penghina tersebut sebagai orang yg tidak waras...

Ummat Islam masih saja bisa bersabar, meskipun ulama-ulamanya banyak yg dipenjarakan & di fitnah sana-sini...

Tetapi ummat masih bisa bersabar karna tuntunan agamanya..."

Yg lebih menyakitkan hati, mesjid-2 di kunci, ibadah berjamaah selama bulan romadhon hampir tidak pernah terisi di mesjid-mesjid...Setelah romadhon sudah mau usai, mereka malah mengadakan konser besar-besaran...

Kemana hati & perasaan mereka...

Dan rasa-rasanya, firaun sekalipun, tidak pernah berbuat se-keji itu pada manusia yg banyak...

Dimana lagi rasa takut dosa-mu wahai pemerintah...?Dimana lagi rasa takut dosa-mu wahai para apaat polisi...? Dimana lagi rasa takut dosa-mu wahai para wakil rakyat....?

Ya....Hari ini kalian berbuat sekeji ini pada Ummat muslim & masyarakat lainnya, tetapi ingatlah hidupmu di dunia ini hanya sebentar saja, kalian pun akan pulang juga ke kuburan dgn hanya terbungkus oleh kain kafan....Ingatlah...Siksa kubur itu sangat pedih Jendral....Api Neraka itu tidak pernah ada di dunia ini tingkat kepanasannya

Hanya saja, kami khawatir..Jika Allah langsung yg menggetarkan hati kami, untuk melawan anda semua...Karna kami bukanlah nabi yg punya kesabaran tinggi...!!!*"

(KH. Abdullah Gymnastiar)

 

Penelusuran Fakta

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri pesan berantai yang diklaim dari KH Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym. Penelusuran dilakukan dengan menelusuri akun media sosial Instagram milik Aa Gym, @aagym.

Akun Instagram @aagym mengunggah klarifikasi terkait pesan berantai yang mengatasnamakan Aa Gym.

"KLARIFIKASI - PESAN WHATSAPP KH.ABDULLAH GYMNASTIAR YANG TERSEBAR

Sahabat sekalian, pesan yang tersebar di atas ini bukan tulisan atau materi tausyah yang di sampaikan oleh KH.Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym," tulis akun Instagram @Aagym pada 25 Mei 2020.

Liputan6.com juga menemukan artikel yang membantah pesan berantai tersebut. Adalah artikel berjudul "Aa Gym Terkena Hoaks" yang dimuat situs republika.co.id pada 26 Mei 2020.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pesan berantai yang muncul di media sosial tentang kebijakan pemerintah menyangkut covid-19 yang dinilai menyudutkan Islam dengan penulis mencatut nama Ustaz Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym, dipastikan adalah hoaks. Hal tersebut telah dibantah oleh Aa Gym melalui akun resmi miliknya di instagram.

"Sahabat sekalian, pesan yang tersebar di atas ini bukan tulisan atau materi tausiah yang disampaikan oleh KH Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym," ujar keterangan resmi di instagram tersebut.

Dengan mencatut nama Aa Gym, tulisan tersebut berjudul "Perjuangan Kita menahan diri di rumah aja di hianati lagi". Isi tulisan membahas tentang pernyataan dan kebijakan pemerintah hingga kini masih menyayat umat Islam. Ulama dan Islam sudah sepuluh tahun terakhir "digitu-gituin" oleh mereka.

Pada paragraf kedua, tulisan tersebut membahas tentang rasa sakit ketika masjid-masjid dikunci, ibadah berjamaah pada saat Ramadan hampir tidak pernah terisi di masjid-masjid. Setelah Ramadan mau usai, mereka malah mengadakan konser besar-besaran.

Tulisan tersebut berisi enam paragraf dengan isi materi tentang permasalahan selama covid-19 berlangsung. Melalui keterangan resminya, Aa Gym menyebut bahwa pesan yang berisi materi negatif ini tidak benar berasal dari dirinya.

"Aa mendapatkan WA yang mengatasnamakan Aa, padahal isinya sama sekali bukan tulisan Aa. Aa sangat bersyukur bila dibantu diinformasikan kepada masyarakat tentang berita bohong ini," ujarnya.

 

Kesimpulan

Pesan berantai yang diklaim dari KH Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym ternyata tidak benar. Aa Gym memastikan bahwa pesan berantai bertajuk 'PERJUANGAN KITA MENAHAM DIRI DIRUMAH AJA DI HIANATI LAGI" bukan berasal dari dirinya.

banner Hoax (Liputan6.com/Abdillah)
banner Hoax (Liputan6.com/Abdillah)

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Liputan6.com merupakan media terverifikasi Jaringan Periksa Fakta Internasional atau International Fact Checking Network (IFCN) bersama puluhan media massa lainnya di seluruh dunia. 

Cek Fakta Liputan6.com juga adalah mitra Facebook untuk memberantas hoaks, fake news, atau disinformasi yang beredar di platform media sosial itu. 

Kami juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal dalam cekfakta.com untuk memverifikasi berbagai informasi yang tersebar di masyarakat.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA Liputan6.com di email cekfakta.liputan6@kly.id.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cek Fakta: Benarkah Obat Virus Corona COVID-19 Tersedia di Dapur?

Posted: 29 May 2020 10:12 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Klaim tentang obat virus corona COVID-19 tersedia di dapur masing-masing rumah beredar di media sosial. Klaim ini disebarkan akun Facebook Kang'to pada 27 Mei 2020.

Akun Facebook Kang'to mengunggah narasi berisi klaim tentang adanya obat penyembuh COVID-19 di dapur. Obat-obat tersebut di antaranya jeruk nipis, gula, dan air hangat. Selain itu ada juga aspirin dan paracetamol.

"Hindari Rumah sakitjika kalian sedang batuk,pilek, deman,anggap aja itu kalian kena covid, Obatnya gampang didapur banyak,

_jika batuk2 ambil jeruk nipis potong jadi dua peras dan masukkan ke air mendidih tambahkan gula sdikit, minum saat hangat2,

_Jika panas dan batuk beli obat Aspirin 100mg, dan parasetamol, dan minum vitamin atau banyak makan buah2an. jangan makan buah yg banyak getahnya, paling bagus jeruk dan Buah mengkudu,

3_Jika sesak nafas lakukan Nebul( caranya masak air saat air mendidih, uapkan hidung dan mulut diatas air mendidih tersebut ) Lakukan 2 kali sehari,

jangan pernah mau dirujuk ke RS kecuali sakit parah.

istirahat dirumah aja sampai bener2 sehat, bukan agak sehat tapi bener2 sehat,ingat COVID tdk sehebat sprti video2 viral yg bredar.

buang rasa takut pd covid jauh jauh, krn obatnya didapur sudah tersedia,

smoga bermanfaat, smoga masarakat +62 tambah pinter gak digoblok goblok sama Medsos, terutama video dr luar negri yg menakut nakuti masyarakat sedunia, tapi ingat jangan sampe meremehkan covid 19 tetap mengikuti protokol kesehatan.

insyaAllah tdk lama lagi smua akan terungkap, ada tujuan apa dibalik covid ini.

ingat Covid itu hanya penyakit batuk,pilek, Biasa,,,! Berpikir positif hilangkan rasa was was dan takut, itu akan menambah imun kita Naik.

slamat tinggal Covid,,,!," tulis akun Facebook Kang'to.

Konten yang disebarkan akun Facebook Kang'to telah 2 ribu kali dibagikan dan mendapat 4 komentar warganet.

 

Penelusuran Fakta

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri klaim tentang obat virus corona COVID-19 yang terdapat di dapur. Di antaranya jeruk nipis, gula, dan air hangat. Selain itu ada juga aspirin dan paracetamol.

Penelusuran dilakukan menggunakan situs pencari Google Search dengan memasukkan kata kunci "jeruk nipis virus corona". Hasilnya terdapat beberapa artikel yang membantah klaim bahwa jeruk nipis bisa menyembuhkan COVID-19.

Satu di antaranya artikel berjudul "Cek Fakta: Hoaks Resep Lemon dan Teh Panas untuk Sembuhkan COVID-19 dari Palestina" yang dimuat situs Liputan6.com pada 10 April 2020.

Ketua Umum Ikatan Dokter Indonesia (IDI), dr Daeng M Faqih mengatakan bahwa mengonsumsi lemon dan teh panas dapat menyembuhkan virus corona COVID-19 belum terbukti.

"Belum ada bukti yang membenarkan hal tersebut," kata Faqih kepada Liputan6.com, Jumat (10/4/2020).

Liputan6.com juga menemukan artikel yang membantah klaim bahwa aspirin dan paracetamol bisa menyembuhkan virus corona COVID-19.

Adalah artikel berjudul "Antibiotika Bisa Obati Covid-19, Hoaks yang Mendunia" yang ditayangkan situs mediaindonesia.com pada 27 Mei 2020.

Lembaga kesehatan dunia atau World Health Organization (WHO) memastikan antibiotika hanya bisa digunakan untuk mengobati bakteri, bukan virus. Adapun covid-19 adalah virus.

Sehingga, antibiotika tidak bisa digunakan untuk pengobatan ataupun pencegahan virus mematikan tersebut. Pemberian antibiotika dalam perawatan pasien covid-19 hanya untuk mengobati dampak infeksi bakteri.

Sejauh ini, menurut WHO, belum ada obat yang dipastikan bisa mengobati covid-19. Termasuk, hydroxychloroquine atau obat lainnya. WHO mengingatkan, penggunaan hydroxychloroquine dapat menimbulkan efek samping hingga kematian.

Berdasarkan penelusuran FactRakers, konten yang menyatakan covid-19 disebabkan bakteri juga tersebar di tabloid dan Facebook di Filipina. Dalam kabar yang beredar di Filipina juga menuduh WHO melakukan penipuan.

 

Kesimpulan

Klaim tentang obat virus corona COVID-19 tersedia di dapur masing-masing rumah adalah tidak benar. Jeruk nipis, gula, air hangat, aspirin, dan paracetamol tidak terbukti bisa menyembuhkan COVID-19. 

Banner Cek Fakta: Salah (Liputan6.com/Triyasni)
Banner Cek Fakta: Salah (Liputan6.com/Triyasni)

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Liputan6.com merupakan media terverifikasi Jaringan Periksa Fakta Internasional atau International Fact Checking Network (IFCN) bersama puluhan media massa lainnya di seluruh dunia. 

Cek Fakta Liputan6.com juga adalah mitra Facebook untuk memberantas hoaks, fake news, atau disinformasi yang beredar di platform media sosial itu. 

Kami juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal dalam cekfakta.com untuk memverifikasi berbagai informasi yang tersebar di masyarakat.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA Liputan6.com di email cekfakta.liputan6@kly.id.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lagu 'Keke Bukan Boneka' Trending, Ini 7 Potret di Balik Layar Video Klip Kekeyi

Posted: 29 May 2020 10:10 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Rahmawati Kekeyi Putri Cantika atau yang lebih dikenal dengan nama Kekeyi kembali menjadi sorotan netizen. Pasalnya, pada Jumat (29/5/2020) video klip lagu perdana Kekeyi telah dirilis. Bahkan, video klip dari lagu berjudul Keke Bukan Boneka tersebut menjadi trending 1 di YouTube Indoensia dan mengalahkan Video Audio dari lagu Sour Candy milik Lady Gaga dan BLACKPINK.

Video klip Kekeyi sendiri memiliki durasi 3 menit 26 detik dan telah ditonton hampir 1 juta kali selama 20 jam rilis. Bahkan, nama wanita berusia 25 tahun ini juga menjadi trending di Twitter.

Sebelumnya, wanita yang mulai dikenal karena menjadi beauty vlogger ini pernah mengunggah proses rekaman lagu di akun Instagram pribadinya. Tak sedikit pula netizen yang turut memenuhi kolom komentar dari wanita kelahiran 23 Maret 1995 tersebut.

Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Sabtu (30/5/2020) berikut ini beberapa potert di balik layar proses pembuatan lagu serta video klip Kekeyi.

1. Kamu sudah melihat video klip lagu baru Kekeyi ini?

Kekeyi (Sumber: YouTube/rahmawati kekeyi putri cantikka)
Kekeyi (Sumber: YouTube/rahmawati kekeyi putri cantikka)

2. Melalui akun Instagram pribadinya, Kekeyi pun terlihat beberapa kali melakukan rekaman lagu.

Kekeyi (Sumber: Instagram/rahmawatikekeyiputricantikka23)
Kekeyi (Sumber: Instagram/rahmawatikekeyiputricantikka23)

3. Meski telah melebarkan sayap di dunia tarik suara, akan tetapi Kekeyi masih aktif membuat Vlog.

Kekeyi (Sumber: Instagram/rahmawatikekeyiputricantikka23)
Kekeyi (Sumber: Instagram/rahmawatikekeyiputricantikka23)

4. Kekeyi pun cukup aktif memberikan update mengenai momen rilisnya lagu 'Keke Bukan Boneka'.

Kekeyi (Sumber: Instagram/rahmawatikekeyiputricantikka23)
Kekeyi (Sumber: Instagram/rahmawatikekeyiputricantikka23)

5. Ia juga sempat mengunggah foto saat menggunakan busana serta boneka yang ia pakai di video klip tersebut.

Kekeyi (Sumber: Instagram/rahmawatikekeyiputricantikka23)
Kekeyi (Sumber: Instagram/rahmawatikekeyiputricantikka23)

6. Momen syuting video klip Kekeyi beberapa waktu lalu juga sempat beredar di media sosial.

Kekeyi (Sumber: YouTube/ JaluTV)
Kekeyi (Sumber: YouTube/ JaluTV)

7. Tak sedikit pula netizen yang cukup terkejut atas perilisan lagu baru dari Kekeyi ini.

Kekeyi (Sumber: YouTube/ JaluTV)
Kekeyi (Sumber: YouTube/ JaluTV)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Asyik Pool Party, 1 Orang Positif Corona COVID-19 di Missouri

Posted: 29 May 2020 10:05 PM PDT

Liputan6.com, Lake of the Ozarks - Seorang partygoer di Missouri, Amerika Serikat, dinyatakan positif Virus Corona (COVID-19). Parahnya lagi, orang itu sempat menghadiri pesta kolam renang di Lake of the Ozarks yang dihadiri banyak orang.

Pesta kolam renang itu diadakan di bar Backwater Jacks yang memiliki kolam renang. Orang yang positif itu ikutan party pada Sabtu 23 Mei 2020, dan mulai sakit pada keesokan harinya.

Departemen Kesehatan Camden County di Missouri mengeluarkan pernyataan resmi lewat akun Facebook mereka. Dijelaskan bahwa orang yang positif corona itu kemungkinan sudah bisa menularkan penyakit ketika berpesta.

Identitas maupun jenis kelamin orang itu tidak disebutkan. Ia berpesta ketika liburan Memorial Day.

Akhirnya, Depkes setempat memutuskan untuk membuka nama-nama tempat yang dikunjungi pasien itu pada Sabtu dan Minggu lalu. Pasien kasus itu sempat ke restoran dan kolam renang.

"Karena ada keperluan untuk menginformasikan ke banyak orang yang jumlahnya tak diketahui, kami secara publik merilis timeline yang diberikan oleh kasus tersebut," tulis Depkes Camden County, Sabtu (30/5/2020).

Pihak Depkes meminta masyarakat yang mengunjungi lokasi-lokasi tersebut untuk mengawasi adanya gejala corona seperti demam, batuk, sulit bernapas, nyeri tubuh, sakit kepala, mulai, muntah, diare, kehilangan kemampuan indera perasa atau penciuman.

"Jika anda terkena gejala-gejala, harap hubungi dokter dan isolasi diri hingga hasil tesnya diketahui," tulis Depkes yang turut menyediakan lokasi tes corona di daerah setempat.

Pemerintah AS sebetulnya sudah melarang aktivitas pesta semacam itu. Koordinator Respons Virus Corona Gedung Putih, Dr. Deborah Birx, menyarankan kegiatan yang bisa social distancing, seperti memanjat gunung atau olahraga individual.

Gedung Putih: Jaga Jarak 2 Meter Demi Hindari Virus Corona COVID-19

Dr. Deborah Birx, Koordinator Respons Virus Corona Gedung Putih. Dok: Gedung Putih
Dr. Deborah Birx, Koordinator Respons Virus Corona Gedung Putih. Dok: Gedung Putih

 Pakar kesehatan Gedung Putih terus mendorong adanya social distancing (jaga jarak sosial) supaya menekan penyebaran Virus Corona COVID-19 (COVID-19). Jarak ideal antar satu sama lain disebut sekitar 2 meter atau tepatnya 1,82 meter. 

Rekomendasi itu diberikan oleh Dr. Deborah Birx yang kini dipercaya sebagai Koordinator Respons Virus Corona COVID-19 Gedung Putih. Jarak tersebut meter dianggap ideal untuk menghindari droplet (percikan air liur).

"(Social distancing) adalah ketika kita meminta orang-orang untuk setidaknya saling memberi jarak enam kaki (1,82 meter). Dan kamu mungkin bertanya kenapa enam kaki? Karena banyak bukti sains terkait penyakit pernapasan bahwa jarak itu adalah jarak terjauh saat droplet keluar saat bersin atau batuk," ucap Dr. Birx dalam video Gedung Putih, seperti dikutip Selasa (18/3/2020).

Virus Corona COVID-19 dapat menular lewat kontak fisik dekat. Pihak Gedung Putih juga meminta agar tak ada acara kumpul-kumpul lebih dari 10 orang. 

Direktur Institut Alergi dan Penyakit Menular Nasional Dr. Anthony Fauci juga meminta agar masyarakat jangan nekat ke tempat-tempat ramai dulu. Terkait pekerjaan bisa dilakukan dari jarak jauh, sementara untuk hiburan diharapkan ditunda dahulu. 

"Jangan ke bar, jangan ke restoran, jangan ke bioskop dengan banyak orang. Pokoknya pemisahan fisik agar Anda punya ruang antara diri Anda dan orang lain yang bisa saja terinfeksi atau menginfeksimu," tegas Dr. Fauci.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

3 Aturan Menpan RB untuk ASN Saat New Normal Diberlakukan

Posted: 29 May 2020 10:02 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Tjahjo Kumolo merilis aturan tentang protokol kerja Pegawai Negeri Sipil (PNS) di era kenomalan baru atau new normal.

Dalam surat edaran bernomor 58 tahun 2020, Tjahjo menegaskan aturan terbagi tiga aturan. Hal ini semata menjaga keberlangsungan pelaksanaan tugas dan fungsi dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan publik.

"Pelaksanaan tugas dan pelayanan tetap memprioritaskan kesehatan dan keselamatan PNS," tulis Tjahjo dalam salinan surat edaran tersebut, Sabtu (30/5/2020).

Pertama, adalah penyesuaian sistem bekerja. Tjahjo mengatur nantinya PNS akan memiliki sistem yang lebih fleksibel dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.

"Penyesuaian dilakukan lewat pelaksanaan tugas kedinasan di kantor (work from office), dan atau pelaksanaan tugas di rumah (work from home)," tulis surat edaran terkait.

Sistem kerja diatur juga tetap memperbolehkan pelaksanakan work from home atau bekerja dari rumah. Namin hal tersebut harus didasari dengan sejumlah pertimbangan.

"Pertimbanannya dari jenis pekerjaan, hasil penilaian kinerja, kompetensi dalam mengoperasikan sistem dan teknologi informasi, laporan disiplin pegawai, kondisi kesehatan/faktor komorbiditas, tempat tinggal, kondisi kesehatan keluarga, riwayat perjalanan, riwayat interaksi, dan efektivitas pelaksanaan tugas," kutip surat tersebut.

Jamin Kelancaran Tugas

Kedua, dalam surat edaran tersebut, Menteri Tjahjo juga meyakinkan kepada seluruh PNS untuk tetap menjamin kelancaran penyelenggaraan pelayanan publik, salah satunya dengan pemanfaatan teknoligi.

"Kementerian/Lembaga/Daerah melakukan penyederhanaan proses bisnis dan standar operasional prosedur pelayanan dengan memanfaatkan IT," jelas surat tersebut.

Selain itu, Menteri Tjahjo menyatakan penggunaan media informasi untuk publikasi dilakukan secara online. Hal ini ditujukan sebagai wadah konsultasi maupun pengaduan.

Namun bila tetap harus dilakukan secara langsung atau offline. Menteri Tjahjo menegaskan PNS tetap wajib memperhatikan protokol kesehatan.

"Output dari produk pelayanan yang dilakukan secara online maupun offline, perhatikan jarak aman, kesehatan, dan keselamatan pegawai yang melakukan pelayanan secara langsung," tegas suara edaran tersebut.

Ketiga, perjalanan Dinas umumnya dilakukan PNS dalam rangka program kerja, baik luar atau dalam kota. Namun untuk saat ini, dipertegas lewat surat tersebut, ada pun giat tersebut dilakukan dengan menggunakan IT dan media elektronik lainnya.

"Bila urgensinya tinggi, rapat bisa tetap dilaksanakan dengan memperhatikan physical distancing dan jumlah peserta dan perjalanan dinas yang dilakukan secara selektif," tandas surat tersebut.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Wamendes Budi Arie Dukung KPK Usut Dugaan Penyelewengan Bansos Covid-19

Posted: 29 May 2020 10:02 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Budi Arie Setiadi mendukung penuh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam mengusut dugaan penyelewengan bantuan sosial atau bansos selama Corona Covid-19.

"Kami siap bekerjasama dengan KPK untuk mengusut tuntas kasus bansos, terutama BLT Dana Desa," kata Budi Arie dalam keterangan tertulis, Sabtu (30/05/2020).

Budi mengaku pernah melakukan sidak di daerah Purwakarta, Jawa Barat. Dia pun membeberkan hasil sidak, Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) diselewengkan oleh sejumlah oknum.

"BLT-DD diduga dipotong oleh perangkat desa sehingga ada masyarakat yang mendapatkan hanya Rp 50 ribu atau 100 ribu per bulan," kata dia.

Padahal seharusnya, lanjut Budi, setiap keluarga penerima memperoleh uang tunai Rp 600 ribu tiap bulan selama tiga bulan yang direncanakan dari April sampai Juni 2020.

"Ini juga kami tekankan bahwa penyelewengan BLT-DD akan ditangani aparat hukum. Semua BLT DD pasti diaudit penggunaannya. Siapa yang bertanggung jawab pasti berurusan dengan aparat hukum," terang Budi.

Dia menegaskan, untuk menghindari penyelewengan, perangkat desa dan masyarakat harus bersama mengungkap data secara terbuka. Daftar penerima bansos harus dipasang di kantor desa atau di kawasan yang mudah dilihat oleh masyarakat.

"Tapi jika perangkat desa tidak transparan, maka diduga kuat ada upaya untuk menyelewengkan bansos," ucap Budi.

 

Hotline Kemendes

Wamendes Budi Arie Setiadi
Wamendes Budi Arie Setiadi

Budi Arie mengatakan, Kemendes juga memiliki hotline atau mekanisme pengaduan. Bisa juga melalui aplikasi JAGA BANSOS yang diluncurkan oleh KPK.

"Kemendes mencatat pada April 2020 terkumpul 2.654 pengaduan. Pengaduan mengenai BLT-DD sebanyak 23,4 persennya," kata dia.

Budi memaparkan, aduan tersebut berupa BLT-DD tidak tepat sasaran, tidak merata, pencairan belum dilakukan, pemotongan oleh perangkat desa, dan informasi umum tentang BLT-DD.

"Bisa kita sinergikan data pengaduan itu sehingga ada kerja sama Kementerian dengan penegak hukum. Kita harus lindungi hak-hak rakyat yang dirampas oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab," pungkas Budi.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menelisik Dugaan 'Mark Up' Anggaran Paket Sembako untuk Warga Makassar

Posted: 29 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Makassar - Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Dit Reskrimsus) Polda Sulsel mulai menyelidiki kasus dugaan mark up atau penggelembungan dana penyediaan paket bantuan sembako untuk masyarakat Makassar yang terkena dampak pandemi corona covid-19.

"Kasus sembako untuk warga terdampak corona itu sedang kita tangani," kata Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dir Reskrimsus) Polda Sulsel, Kombes Pol Augustinus Berlianto Pangaribuan via pesan singkat, Jumat (28/5/2020).

Ia mengatakan pihaknya akan memaksimalkan penyelidikan kasus tersebut dan memberitahu setiap perkembangan yang ada nantinya ke masyarakat melalui publikasi media.

"Kalau ada yang bermain di saat bencana wabah corona ini, luar biasa kejahatan yang dilakukannya," tegas Augustinus.

 

Tidak Transparan

Sebelumnya, Lembaga Anti Korupsi Sulawesi Selatan (LAKSUS) mengungkap terjadinya dugaan mark up paket bantuan covid19 yang dijalankan oleh Dinas Sosial (Dinsos) Kota Makassar.

Bantuan berupa 60.000 paket sembako yang tujuannya membantu meringankan beban masyarakat Kota Makassar selama pandemi covid-19 terjadi, itu dinilai tidak tepat sasaran dan potensi di mark up.

"Banyak warga yang tidak kebagian dan jika melihat isi paketannya diduga kuat ada mark up harga satuannya," ucap Muh. Anshar, Ketua Lembaga Anti Korupsi Sulawesi Selatan (LAKSUS) via telepon sembari mengatakan punya bukti terkait itu.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa paket bantuan sembako berupa 60.000 kantong tersebut, diduga bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kota Makassar bukan dari pihak swasta.

"Kami duga bersumber dari refocusing anggaran tiap SKPD yang dikelola langsung oleh Dinas Sosial Kota Makassar," terang Anshar.

Ia mengalkulasikan total dana APBD Makassar yang digunakan untuk mengadakan paket sembako yakni berjumlah sekitar Rp24 miliar.

"Itu baru sebagian, belum lagi bantuan dari pihak swasta," ujar Anshar.

Ia melihat bantuan sembako dari pihak swasta yang dikelola oleh Dinsos Makassar selaku leading sektor penyaluran bantuan selama pandemi covid-19, juga tidak transparan atau bantuan paket sembakonya untuk dibagikan ke masyarakat Makassar hingga saat ini tidak diketahui jumlah sebenarnya.

"Jadi sejak awal yang 60.000 paket sembako itu kami duga kuat bersumber dari APBD atau boleh jadi dicampur aduk dengan paket bantuan dari pihak swasta," tutur Anshar.

Tak hanya itu, jika melihat isi dari paketan sembako yang telah dibagikan ke sebagian masyarakat Kota Makassar tepatnya bagian dari paket sembako yang berjumlah 60.000 paket itu, kami duga kuat harga satuannya di mark up.

"Karena tidak ada transparan paketnya itu sebenarnya bersumber dari mana. APBD kah atau bantuan dari swasta. Atau modusnya dicampur aduk. Masyarakat awam tentunya tahunya itu paket bersumber dari dana APBD bukan dari swasta," jelas Anshar.

Ia berharap aparat penegak hukum segera mengusut adanya dugaan penyelewengan atau mark up harga satuan dari paket sembako yang jumlahnya 60.000 paket tersebut.

"Kami segera memasukkan bukti-bukti terkait itu ke Polda Sulsel maupun Kejati Sulsel mendekat ini," Anshar menandaskan.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Baju Alat Pelindung Diri Buatan Indonesia Lolos Uji Sertifikasi di AS

Posted: 29 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Baju alat pelindung diri (APD) yang dibutuhkan para tenaga medis untuk merawat pasien COVID-19 lolos uji sertifikasi ISO 16604 Class 3 di Amerika Serikat. ISO tersebut merupakan standar tinggi atau kategori spesifikasi yang wajib dikenakan para tenaga medis untuk penanganan COVID-19.

Kabar menggembirakan di atas diterima Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19. Baju APD yang lolos ISO 16604 Class 3 ini diusulkan PT Sritex. Dengan demikian, baju APD ini memenuhi standar internasional yang ditetapkan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

Ketua Gugus Tugas Nasional Doni Monardo mendapatkan informasi lolosnya baju alat pelindung diri buatan Sritex yang digunakan untuk penanganan COVID-19.

"Saya ikut senang mendengar kabar dari Konsul Jenderal Republik Indonesia di New York, Arifi Saiman. Bahwa 27 Mei 2020 waktu New York, hasil uji laboratorium APD Coverall dan sampel bahan baju PT Sritex untuk sertifikasi ISO 16604 Class 3 di Intertek HQ, Cortland, New York dinyatakan Pass atau lolos uji lab," ujar Doni dalam keterangan resmi yang diterima Health Liputan6.com, Sabtu (30/5/2020).

Hasil pengujian baju alat pelindung diri dilakukan oleh Intertek Headquarter yang berbasis di Cortland, New York, Amerika Serikat. Baju APD bersertifikasi ISO 16604 Class 3 memiliki ketahanan terhadap masuknya bakteri atau virus dengan ukuran yang sangat kecil.

ISO 16604 Kategori kelas 3 berkualitas lebih tinggi dibandingkan tingkat kelas 2 atau ISO 16604 Class 2.

Bahan Baku Standar WHO

Pada Jumat (29/5/2020), kabar baju alat pelindung diri buatan Indonesia lolos ISO 16604 Class 3 di New York, Amerika Serikat. (Dok Badan Nasional Penanggulangan Bencana/BNPB)
Pada Jumat (29/5/2020), kabar baju alat pelindung diri buatan Indonesia lolos ISO 16604 Class 3 di New York, Amerika Serikat. (Dok Badan Nasional Penanggulangan Bencana/BNPB)

Gugus Tugas Nasional juga melaporkan, beberapa perusahaan Indonesia lain sedang mengajukan permohonan untuk uji laboratorium produk APD mereka. Konjen RI berharap produk-produk lain bisa lolos dan mendapatkan sertifikat ISO yang sama.

Sementara itu, Presiden Dirut PT Sritex Iwan Lukminto menjelaskan, pihaknya bekerja khusus untuk memeroleh formula bahan baku baju APD yang bisa memenuhi standar WHO.

"Paling tidak satu bulan kami bekerja keras. Saya memimpin langsung pengembangan produk APD agar bisa mendapatkan ISO 16604 Class 3," ujar Iwan.

Sritex selama ini mampu menghasilkan produk kesehatan dengan standar tinggi. Salah satu yang sudah dihasilkan Sritex adalah pakaian nubika atau CBRN (Chemical Biological Radiological Nuclear). Sejak Januari 2020, Sritex membuat APD dengan spesifikasi Class 1, Class 2, dan Class 3.

Lolosnya baju APD dengan ISO 16604 Class 3 menjawab kebutuhan APD yang tinggi untuk penanganan pasien COVID-19. Ketersediaan baju APD tidak lagi akan menjadi kendala. Menurut Iwan, Sritex mampu memproduksi baju APD kelas 1 sampai 500 ribu buah setiap bulannya.

Spesifikasi Baju Pelindung

Pada Jumat (29/5/2020), kabar baju alat pelindung diri buatan Indonesia lolos ISO 16604 Class 3 di New York, Amerika Serikat. (Dok Badan Nasional Penanggulangan Bencana/BNPB)
Pada Jumat (29/5/2020), kabar baju alat pelindung diri buatan Indonesia lolos ISO 16604 Class 3 di New York, Amerika Serikat. (Dok Badan Nasional Penanggulangan Bencana/BNPB)

Adapun spesifikasi baju pelindung APD besutan Sritex yang lolos uji sertifikasi di AS, sebagai berikut:

1. Menjadi penghalang benda-benda terinfeksi, bakteri, virus, dan mikroorganisme

2. Terbuat dari 100 persen polyester menahan bahan kimia yang kuat, seperti hydrochloric acid 36 - 37 persen, sulphuric acid 70 persen, serta N-heptane, sodium, hypochlorite 10 persen, dan isopropanol

3. Waterproof memproteksi pemakai dari percikan cairan dengan partikel kecil dan tekanan tinggi

4. Pita segel biru menghilangkan potensi kebocoran pada jahitan terhadap penetrasi cairan sebesar 100 persen

Tercatat harga resmi Rp380.000, sudah termasuk PPN (minimal pembelian 10 buah).

Saksikan Video Menarik Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kemenhub Prediksi Lalu Lintas Arus Balik Capai 1 Juta Kendaraan

Posted: 29 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memperketat pengawasan menghadapi potensi lonjakan arus balik pada masa pasca Idul Fitri 1441 H yang diprediksi akan mencapai satu juta kendaraan.

"Kami bersama pemangku kepentingan terkait telah menyiapkan langkah-langkah antisipasi adanya potensi lonjakan arus balik, dengan mengacu pada Permenhub 25/2020, SE Gugus Tugas 5/2020 dan Pergub DKI Jakarta 47/2020. Fokus kami adalah pengawasan potensi puncak arus balik khususnya yang melalui jalur darat," kata Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati dikutip dari Antara, Sabtu (30/5/2020).

Kemenhub memprediksi kendaraan yang akan melakukan perjalanan pada arus balik tahun 2020 mencapai satu juta kendaraan, dengan rincian 284.892 kendaraan mobil dan 814.835 sepeda motor mulai dari H+1 atau 26 Mei 2020 sampai H+6 atau 31 Mei 2020.

Sementara pada arus balik tahun 2019, tercatat sebanyak 2.260.859 kendaraan mobil dan 554.488 sepeda motor.

"Dari prediksi tersebut, di satu sisi jumlah kendaraan mobil jumlahnya menurun sangat signifikan dibanding tahun lalu. Namun untuk sepeda motor diprediksi terjadi peningkatan yang cukup signifikan," kata Adita.

Mengantisipasi hal itu, Kemenhub melalui Ditjen Perhubungan Darat telah berkoordinasi secara intensif dengan pemangku kepentingan terkait di seperti Kemenkes, Kepolisian, TNI, Pemerintah Daerah, Tim Gugus Tugas, dan pihak terkait lainnya, dalam melakukan penyekatan di sejumlah titik di cek poin yang berada di sejumlah ruas jalan, termasuk ke jalan-jalan kecil atau tikus.

"Penyekatan yang dilakukan pada jalur-jalur utama arus balik yang menuju ke wilayah Ibu Kota Jakarta dari berbagai daerah seperti Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat dan Banten, dan juga di jalur-jalur tikus," kata Adita.

Kemudian, penyekatan secara khusus juga dilakukan di 11 titik untuk pengecekan kepemilikian surat izin keluar masuk (SIKM) DKI Jakarta, diantaranya di Kabupaten Tangerang 4 titik (di Jalan Syekh Nawawi, Gerbang Tol Cikupa, Jalan Raya Serang, Jalan Raya Maja), di Kabupaten Bogor 4 titik (Jalan Jasinga, Jalan Ciawi-Cianjur, Jalan Ciawi-Sukabumi, Jalan Raya Tanjung Sari), dan di Kabupaten Bekasi 4 titik (Jalan Raya Pantura (Kedung Waringin), Jalan Inspeksi Kalimalang, dan Ruas Tol Cikarang Km 47 arah Jakarta).

 

 

Kemenhub Tegaskan Arus Balik ke Jakarta Tetap Dilarang

Rekayasa lalu lintas jalur satu arah (one way) diberlakukan di Tol Kalikangkung-Cikarang, Karawang, Jawa Barat, Minggu (9/6/2019). Sistem one way arus balik di jalur tersebut diperpanjang hingga pukul 24.00 WIB akibat tingginya volume kendaraan yang menuju Jakarta. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)
Rekayasa lalu lintas jalur satu arah (one way) diberlakukan di Tol Kalikangkung-Cikarang, Karawang, Jawa Barat, Minggu (9/6/2019). Sistem one way arus balik di jalur tersebut diperpanjang hingga pukul 24.00 WIB akibat tingginya volume kendaraan yang menuju Jakarta. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menegaskan bahwa kegiatan mudik sebelum hari raya Idul Fitri maupun kegiatan setelah itu yang biasa disebut arus balik tetap dilarang.

Hal itu sejalan dengan Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 25 Tahun 2020 tentang Pengendalian Transportasi Selama Masa Mudik Idulfitri Tahun 1441 H dan Surat Edaran Nomor 4 Tahun 2020 dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 tentang Kriteria Pembatasan Perjalanan Orang dalam Rangka Percepatan Penanganan Corona Virus Disease (Covid-19).

Dikutip dari laman Setkab, Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati mengungkapkan, pihaknya telah berkoordinasi dengan seluruh stakeholder terkait untuk memperketat pengawasan pengendalian transportasi pada fase setelah Idulfitri 1441 H, yaitu mulai 26 Mei 2020 sampai dengan waktu yang ditentukan oleh Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.

Menurut Adita, Kemenhub juga telah berkoordinasi dengan Gugus Tugas, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, dan Polri, dalam menjalankan penyekatan pergerakan orang keluar masuk DKI Jakarta, yang akan menggunakan Surat Izin Keluar Masuk (SIKM) sebagai salah satu syaratnya. 

Adita menambahkan, terhadap pengawasan di simpul-simpul transportasi, seperti di terminal bus, bandara, pelabuhan dan stasiun KA, jajaran Kemenhub melakukan penambahan personel di lapangan untuk memperketat pengecekan dokumen di titik keberangkatan.

"Semua penumpang yang tidak memenuhi syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan, tidak akan diizinkan berangkat," tegas Adita.

Pemerintah melalui Gugus Tugas telah menegaskan agar masyarakat yang hendak bepergian dengan transportasi umum maupun kendaraan pribadi wajib menunjukkan surat keterangan telah mengikuti Rapid Test untuk jangka waktu kedaluwarsa 3 (tiga) hari atau surat keterangan telah mengikuti PCR Tes untuk jangka waktu kedaluwarsa 7 (tujuh) hari.

Baik itu di pos pemeriksaan yang ada di terminal, pelabuhan, stasiun KA dan di-check point penyekatan yang ada di sejumlah jalan dan jika tidak bisa menunjukkan, maka tidak diperbolehkan melanjutkan perjalanan. 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: [FEATURE] Idul Fitri dan Pandemi

Posted: 29 May 2020 10:00 PM PDT

Gambar yang diambil pada 24 Mei 2020 selama jam-jam awal Hari Raya Idul Fitri menunjukkan pandangan udara kota suci Mekkah Arab Saudi dengan Makkah Royal Clock Tower menghadap Masjidil Haram dan Ka'bah.  (Photo by - / AFP)
Gambar yang diambil pada 24 Mei 2020 selama jam-jam awal Hari Raya Idul Fitri menunjukkan pandangan udara kota suci Mekkah Arab Saudi dengan Makkah Royal Clock Tower menghadap Masjidil Haram dan Ka'bah. (Photo by - / AFP)

Gambar yang diambil pada 24 Mei 2020 selama jam-jam awal Hari Raya Idul Fitri menunjukkan pandangan udara kota suci Mekkah Arab Saudi dengan Makkah Royal Clock Tower menghadap Masjidil Haram dan Ka'bah. (Photo by - / AFP)

Seorang pria yang mengenakan masker berdoa di sebelah ruang yang telah ditentukan sebelumnya, dengan menerapkan pembatasan sosial yang diberlakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19 sebelum salat Idul Fitri, di Masjid Agung Durres, Albania pada 24 Mei 2020. (Photo by Gent SHKULLAKU / AFP)
Seorang pria yang mengenakan masker berdoa di sebelah ruang yang telah ditentukan sebelumnya, dengan menerapkan pembatasan sosial yang diberlakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19 sebelum salat Idul Fitri, di Masjid Agung Durres, Albania pada 24 Mei 2020. (Photo by Gent SHKULLAKU / AFP)

Seorang pria yang mengenakan masker berdoa di sebelah ruang yang telah ditentukan sebelumnya, dengan menerapkan pembatasan sosial yang diberlakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19 sebelum salat Idul Fitri, di Masjid Agung Durres, Albania pada 24 Mei 2020. (Photo by Gent SHKULLAKU / AFP)

Imam memimpin Umat Muslim, yang mengenakan masker karena pandemi Covid-19, selama salat Idul Fitri di dalam sebuah masjid di desa Shamma, provinsi Nou delta, Menoufia di Mesir pada 24 Mei 2020. (Photo by Mohamed el-Shahed / AFP)
Imam memimpin Umat Muslim, yang mengenakan masker karena pandemi Covid-19, selama salat Idul Fitri di dalam sebuah masjid di desa Shamma, provinsi Nou delta, Menoufia di Mesir pada 24 Mei 2020. (Photo by Mohamed el-Shahed / AFP)

Imam memimpin Umat Muslim, yang mengenakan masker karena pandemi Covid-19, selama salat Idul Fitri di dalam sebuah masjid di desa Shamma, provinsi Nou delta, Menoufia di Mesir pada 24 Mei 2020. (Photo by Mohamed el-Shahed / AFP)

Jemaah Muslim menjaga jarak satu sama lain sebagai langkah mencegah pandemi Covid-19 saat berkumpul untuk menghadiri salat Idul Fitri di ibu kota Iran, Teheran, pada 24 Mei 2020. (Photo by - / AFP)
Jemaah Muslim menjaga jarak satu sama lain sebagai langkah mencegah pandemi Covid-19 saat berkumpul untuk menghadiri salat Idul Fitri di ibu kota Iran, Teheran, pada 24 Mei 2020. (Photo by - / AFP)

Jemaah Muslim menjaga jarak satu sama lain sebagai langkah mencegah pandemi Covid-19 saat berkumpul untuk menghadiri salat Idul Fitri di ibu kota Iran, Teheran, pada 24 Mei 2020. (Photo by - / AFP)

Perempuan Muslim menjaga jarak satu sama lain sebagai langkah mencegah pandemi Covid-19 saat berkumpul untuk menghadiri salat Idul Fitri di ibu kota Iran, Teheran, pada 24 Mei 2020. (Photo by - / AFP)
Perempuan Muslim menjaga jarak satu sama lain sebagai langkah mencegah pandemi Covid-19 saat berkumpul untuk menghadiri salat Idul Fitri di ibu kota Iran, Teheran, pada 24 Mei 2020. (Photo by - / AFP)

Perempuan Muslim menjaga jarak satu sama lain sebagai langkah mencegah pandemi Covid-19 saat berkumpul untuk menghadiri salat Idul Fitri di ibu kota Iran, Teheran, pada 24 Mei 2020. (Photo by - / AFP)

Sebuah gambar yang diambil pada 24 Mei 2020 menunjukkan seorang pria berjalan melintasi jalan yang sepi di Rabat, saat negara itu menerapkan lockdown untuk menghentikan penyebaran Covid-19 , pada hari pertama Idul Fitri. (Photo by FADEL SENNA / AFP)
Sebuah gambar yang diambil pada 24 Mei 2020 menunjukkan seorang pria berjalan melintasi jalan yang sepi di Rabat, saat negara itu menerapkan lockdown untuk menghentikan penyebaran Covid-19 , pada hari pertama Idul Fitri. (Photo by FADEL SENNA / AFP)

Sebuah gambar yang diambil pada 24 Mei 2020 menunjukkan seorang pria berjalan melintasi jalan yang sepi di Rabat, saat negara itu menerapkan lockdown untuk menghentikan penyebaran Covid-19 , pada hari pertama Idul Fitri. (Photo by FADEL SENNA / AFP)

Gambar yang diambil pada 24 Mei 2020 menunjukkan pemandangan teater bioskop Metro bersejarah, di sepanjang jalan komersial Talaat Harb di pusat kota yang hampir sepi pada hari pertama Idul Fitri di ibu kota Mesir, Kairo . (Photo by Samer ABDALLAH / AFP)
Gambar yang diambil pada 24 Mei 2020 menunjukkan pemandangan teater bioskop Metro bersejarah, di sepanjang jalan komersial Talaat Harb di pusat kota yang hampir sepi pada hari pertama Idul Fitri di ibu kota Mesir, Kairo . (Photo by Samer ABDALLAH / AFP)

Gambar yang diambil pada 24 Mei 2020 menunjukkan pemandangan teater bioskop Metro bersejarah, di sepanjang jalan komersial Talaat Harb di pusat kota yang hampir sepi pada hari pertama Idul Fitri di ibu kota Mesir, Kairo . (Photo by Samer ABDALLAH / AFP)

Foto yang diambil 24 Mei 2020 pada hari pertama Idul Fitri menunjukkan pemandangan atraksi permainan anak-anak yang sepi di sebuah taman di ibu kota Irak, Baghdad yang ditutup karena pandemi virus corona COVID-19. (Photo by AHMAD AL-RUBAYE / AFP)
Foto yang diambil 24 Mei 2020 pada hari pertama Idul Fitri menunjukkan pemandangan atraksi permainan anak-anak yang sepi di sebuah taman di ibu kota Irak, Baghdad yang ditutup karena pandemi virus corona COVID-19. (Photo by AHMAD AL-RUBAYE / AFP)

Foto yang diambil 24 Mei 2020 pada hari pertama Idul Fitri menunjukkan pemandangan atraksi permainan anak-anak yang sepi di sebuah taman di ibu kota Irak, Baghdad yang ditutup karena pandemi virus corona COVID-19. (Photo by AHMAD AL-RUBAYE / AFP)

Umat Islam Pakistan setelah selesai melaksanakan salat  Idul Fitri di Masjid Badshahi di Lahore pada 24 Mei 2020. Umat Muslim di seluruh dunia mulai menandai Idul Fitri yang suram di tengah pembatasan akibat corona Covid-19 . (Photo by Arif ALI / AFP)
Umat Islam Pakistan setelah selesai melaksanakan salat Idul Fitri di Masjid Badshahi di Lahore pada 24 Mei 2020. Umat Muslim di seluruh dunia mulai menandai Idul Fitri yang suram di tengah pembatasan akibat corona Covid-19 . (Photo by Arif ALI / AFP)

Umat Islam Pakistan setelah selesai melaksanakan salat Idul Fitri di Masjid Badshahi di Lahore pada 24 Mei 2020. Umat Muslim di seluruh dunia mulai menandai Idul Fitri yang suram di tengah pembatasan akibat corona Covid-19 . (Photo by Arif ALI / AFP)

Seorang imam menghadiri salat Idul Fitri, di Masjid Agung saat banyak masjid masih ditutup untuk acara publik sebagai tindakan pencegahan Covid-19 di Pristina, Kosovo pada 24 Mei 2020. (Photo by Armend NIMANI / AFP)
Seorang imam menghadiri salat Idul Fitri, di Masjid Agung saat banyak masjid masih ditutup untuk acara publik sebagai tindakan pencegahan Covid-19 di Pristina, Kosovo pada 24 Mei 2020. (Photo by Armend NIMANI / AFP)

Seorang imam menghadiri salat Idul Fitri, di Masjid Agung saat banyak masjid masih ditutup untuk acara publik sebagai tindakan pencegahan Covid-19 di Pristina, Kosovo pada 24 Mei 2020. (Photo by Armend NIMANI / AFP)

Seorang anak Palestina yang mengenakan masker karena pandemi Covid-19 berdiri di luar sebuah masjid untuk mengikuti salat Idul Fitri di Kota Gaza pada 24 Mei 2020. (Photo by MOHAMMED ABED / AFP)
Seorang anak Palestina yang mengenakan masker karena pandemi Covid-19 berdiri di luar sebuah masjid untuk mengikuti salat Idul Fitri di Kota Gaza pada 24 Mei 2020. (Photo by MOHAMMED ABED / AFP)

Seorang anak Palestina yang mengenakan masker karena pandemi Covid-19 berdiri di luar sebuah masjid untuk mengikuti salat Idul Fitri di Kota Gaza pada 24 Mei 2020. (Photo by MOHAMMED ABED / AFP)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

BMKG Juanda: Surabaya Berpotensi Cerah hingga Malam Hari

Posted: 29 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Juanda prediksi sebagian besar wilayah di Surabaya, Jawa Timur akan cerah pada Sabtu, (30/5/2020).

Mengutip laman BMKG Juanda, Surabaya akan cerah pada pukul 13.00 WIB dan 16.00 WIB. Sedangkan pada pukul 19.00 dan 22.00 WIB, Surabaya akan cerah berawan. Suhu di Surabaya akan berada di kisaran 25-33 derajat celsius dengan kecepatan angin 30 KM per jam. Kelembaban 65-95 persen.

Di Sidoarjo, cuaca akan cerah berawan pada siang hari. Sedangkan sore hari akan cerah. Pada malam hari, cuaca di Sidoarjo akan berawan. Suhu di Sidoarjo akan berada di kisaran 25-3 derajat celsius dengan kecepatan angin 30 KM per jam. Kelembaban berada di kisaran 65-95 persen.

Di Lamongan, cuaca akan hujan disertai petir pada pukul 13.00 WIB. Sedangkan pada sore hari dan malam hari pukul 19.00 WIB akan cerah berawan. Pada pukul 22.00 WIB, cuaca akan berawan. Suhu di Lamongan akan berada di kisaran 24-31 derajat celsius dengan kecepatan angin 30 KM per jam. Kelembaban berada di kisaran 65-95 persen.

Cuaca di Gresik akan cerah berawan hingga pukul 19.00 WIB. Sedangkan pada pukul 22.00 WIB, cuaca akan berawan. Suhu di Gresik akan berada di kisaran 26-32 derajat celsius dengan kecepatan angin 30 KM per jam. Kelembaban 60-95 persen.

Waspadai Hujan Intensitas Sedang hingga Lebat

Ilustrasi Hujan (iStockphoto)
Ilustrasi Hujan (iStockphoto)

BMKG Juanda juga merilis peringatan dini tiga harian di Jawa Timur untuk mewaspadai hujan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang sesaat.

Pada siang hingga sore hari di Kota Mojokerto, Kabupaten Mojokerto, Lamongan, Jombang, Magetan, Kabupaten Malang, Kota Malang, Batu, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Probolinggo, Bondowoso dan Banyuwangi.

Sedangkan malam hari di Ponorogo, Pacitan, Trenggalek, Tulungagung, Kabupaten Blitar, Kota Blitar, Kabupaten Malang, Kota Malang dan Lumajang.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

7 Potret Unik Patung yang Terbuat dari Kayu Apung, Bikin Takjub

Posted: 29 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Karya seni merupakan ciptaan artistik atau benda estetik yang membuat seseorang berdecak kagum ketika melihatnya. Patung merupakan salah satu contoh karya seni yang membuat seseorang terpana ketika memandang karya seni tersebut. 

Ukiran unik dan detail di setiap sisinya adalah suatu hal yang kerap kali diapresiasi oleh seseorang. Menghasilkan sebuah kaya seni tentunya membutuhkan tingkat ketelitian yang cukup tinggi. Selain itu, setiap pekerja karya seni tentunya memiliki kreativitas yang berbeda-beda, sehingga karya seni yang diperlihatkan kepada masyarakat akan bervariasi.

Karya seni patung merupakan salah satu macam karya seni. Bahan utama membuat patung tentunya bervariasi, salah satunya adalah membuat patung dengan kayu apung. Walaupun hanya sekedar kayu apung, namun bisa menghasilkan sebuah karya seni yang membuat seseorang takjub dengan hasilnya.

Kayu apung sederhana yang awalnya tidak memiliki keunikan, akan berubah menjadi suatu hal yang unik dan menarik jika sudah menjadi sebuah karya seni. Seperti dilansir dari Brain Berries pada Minggu (17/5/2020) kayu apung sederhana dan tidak menarik perhatian biasa diukir dan membuat seseorang berdecak kagum.

1. Hanya sepotong kayu biasa diubah menjadi karya besar ini.

Potret Unik Patung yang Terbuat dari Kayu Apung. (Sumber: brainberries)
Potret Unik Patung yang Terbuat dari Kayu Apung. (Sumber: brainberries)

2. Perpaduan burung hantu dan potret ilustrasi seseorang ini berhasil membuat kagum.

Potret Unik Patung yang Terbuat dari Kayu Apung. (Sumber: brainberries)
Potret Unik Patung yang Terbuat dari Kayu Apung. (Sumber: brainberries)

3. Ini merupakan sebuah karya seni yang luar biasa.

Potret Unik Patung yang Terbuat dari Kayu Apung. (Sumber: brainberries)
Potret Unik Patung yang Terbuat dari Kayu Apung. (Sumber: brainberries)

4. Kayu yang menyerupai putri duyung ini berhasil membuat seseorang berdecak kagum.

Potret Unik Patung yang Terbuat dari Kayu Apung. (Sumber: brainberries)
Potret Unik Patung yang Terbuat dari Kayu Apung. (Sumber: brainberries)

5. Karya seni tersebut terlihat seperti cangkir sungguhan.

Potret Unik Patung yang Terbuat dari Kayu Apung. (Sumber: brainberries)
Potret Unik Patung yang Terbuat dari Kayu Apung. (Sumber: brainberries)

6. Sepotong kayu bisa menghasilkan sebuah karya seni yang unik dan menarik.

Potret Unik Patung yang Terbuat dari Kayu Apung. (Sumber: brainberries)
Potret Unik Patung yang Terbuat dari Kayu Apung. (Sumber: brainberries)

7. Potret karya seni ibu dan anak ini terlihat unik ya!

Potret Unik Patung yang Terbuat dari Kayu Apung. (Sumber: brainberries)
Potret Unik Patung yang Terbuat dari Kayu Apung. (Sumber: brainberries)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Denny Sumargo Meyakini Ada Tulisan Illahi di Daging yang akan Dimasaknya

Posted: 29 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Lebaran sudah beberapa hari lewat, namun Denny Sumargo baru akan memasak rendang. Seperti diketahui, rendang menjadi menu khas Lebaran di Indonesia.

Denny Sumargo pun telah memasak bumbu rendang. Saat ingin memasukkan daging, ia melihat sesuatu pada salah satu potongannya.

Denny Sumargo memperlihatkan daging itu secara close up ke akun Instagram terverifikasi, Jumat (29/5/2020).

 

Kalimat Illahi

Denny Sumargo (Foto: Instagram/@sumargodenny)
Denny Sumargo (Foto: Instagram/@sumargodenny)

Mantan pebasket yang terjun ke panggung seni peran ini menemukan kalimat Illahi.

"Pagi ini saat mau masak @rendangdensuko tak sengaja jumpa daging yg ada rona tulisan illahi..," tulisnya sebagai keterangan foto.

 

Tak Yakin

Denny Sumargo (Sumber: Instagram/sumargodenny)
Denny Sumargo (Sumber: Instagram/sumargodenny)

Meski begitu, Denny Sumargo tak begitu yakin dengan pengelihatannya. "Wallahualam mirip apa tidak?" lanjutnya.

 

Didoakan Jadi Mualaf

Unggahan Denny Sumargo ini pun disukai lebih dari 10 ribu pengguna. Tak sedikit yang memberikan responsnya.

Warganet mendoakan agar Denny Sumargo menjadi mualaf. "Pertanda, masuk islam," tulis akun @rasyidiaja33.

"Semoga mualaf ❤," timpal akun @millaputri.ms.

 

Tak Sepaham

Ada juga yang tak sama pengelihatannya dengan Denny. "Gk sih. G kliatan," ujar akun @luluknurfauzia.

"Gak onok mirip2 e blas 😂 ... gak jelas malah," sambung akun @noviepramono.

Bagaimana menurut Anda?

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Miliki Moncong Terpanjang di Dunia, Anjing Ini Curi Perhatian Warganet

Posted: 29 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Ada begitu banyak jenis anjing yang memiliki keunikan berbeda. Salah satunya ialah anjing ras Borzoi. Anjing ras Borzoi dikenal dengan tubuhnya yang tinggi, ramping dan bermoncong panjang.

Namun baru-baru ini sebuah anjing ras Bonzoi bernama Eris mencuri perhatian publik lantaran moncongnya yang memiliki panjang melebihi rata-rata.

Pemilik Eris mengklaim bahwa anjing berbulu putih tersebut memegang rekor dunia dengan memiliki moncong sepanjang 12,2 inci.

Eris yang memiliki akun instagram @eriszoi bahkan telah diikuti oleh lebih dari 182 ribu pengikut. Tak sedikit yang terpesona dengan keunikan moncong Eris yang panjang tersebut.

Baru-baru ini anjing bernama Eris mencuri perhatian karena moncongnya

foto: IG/@eriszoi
foto: IG/@eriszoi

Eris merupakan anjing jenis Borzois yang memiliki ciri khas moncong panjang

foto: IG/@eriszoi
foto: IG/@eriszoi

Pemilik Eris mengklaim anjingnya memecahkan rekor dunia dengan moncong sepanjang 12 inci

foto: IG/@eriszoi
foto: IG/@eriszoi

Eris pun memiliki lebih dari182 ribu pengikut di instagramnya

foto: IG/@eriszoi
foto: IG/@eriszoi

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pelatih Barcelona Tanggapi Negatif Aturan Pergantian Lima Pemain di Liga Spanyol

Posted: 29 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Barcelona - Pelatih Barcelona, Quique Setien menilai rencana pergantian lima pemain merugikan timnya. Pasalnya, sistem itu tidak cocok dengan gaya bermain Barcelona.

"Saya tidak tahu apakah itu akan berdampak negatif atau menguntungkan kami. Saya kira itu akan merugikan karena cara bermain kami," kata Setien seperti dilansir Sportskeeda.

Liga Spanyol musim 2019/20 bakal bergulir lagi pertengahan Juni nanti. Sebelumnya, kompetisi terpaksa berhenti sejak Maret lantaran pandemi virus corona covid-19.

Namun pandemi virus corona di Spanyol kini telah mereda. Operator Liga Spanyol pun berinisiatif memulai lagi kompetisi, yang kemudian disetujui oleh pemerintah.

Hanya saja, ada sejumlah aturan yang harus diterapkan demi menjaga keselamatan para pemain. Salah satu yang diajukan adalah pergantian lima pemain dalam satu pertandingan.

Aturan itu juga diajukan demi mensiasati jadwal padat. Sebelumnya, operator memang merapatkan jadwal agar musim ini bisa tuntas secepatnya.

 

Beri Tenaga Segar

Pelatih Barcelona, Quique Setien, mengamati anak asuhnya saat menggelar latihan di Joan Gamper, Barcelona, Senin (25/5/2020). Latihan tersebut untuk persiapan jelang kembali bergulirnya La Liga Spanyol. (AFP/Miguel Rui)
Pelatih Barcelona, Quique Setien, mengamati anak asuhnya saat menggelar latihan di Joan Gamper, Barcelona, Senin (25/5/2020). Latihan tersebut untuk persiapan jelang kembali bergulirnya La Liga Spanyol. (AFP/Miguel Rui)

Setien menambahkan, pergantian lima pemain memungkinkan tim lawan untuk mengisi tenaga kembali. Padahal, Barcelona terbiasa tampil maksimal di menit-menit akhir pertandingan.

"Kami tahu, banyak pertandingan akan dituntaskan di menit terakhir. Jika anda memberi rival kesempatan memasukan pemain yang lebih segar, kelemahan yang diambil dari pemain yang lelah tidak muncul," kata Setien.

Banyak yang Cedera

Lebih lanjut, Setien memprediksi akan ada banyak cedera yang terjadi. Pasalnya, para pemain sudah rehat lebih dari dua bulan.

"Akan ada banyak pertandingan dalam waktu singkat. Itu akan memengaruhi performa dan memunculkan cedera para pemain," kata Setien mengakhiri.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Perjalanan Kerupuk Melarat Cirebon, Dari Camilan yang Terbuang Kini Diburu Orang

Posted: 29 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Cirebon - Berkunjung ke Cirebon tidak lengkap rasanya jika tidak menikmati ragam kuliner khas Pantura Jawa Barat ini. Tak hanya itu, oleh-oleh khas Cirebon juga menjadi bagian dari daftar kuliner khas yang wajib dibawa pengunjung saat kembali ke daerah asal.

Tak sedikit pengunjung maupun pemudik belanja kerupuk melarat Cirebon saat ingin kembali ke Jakarta. Kerupuk melarat adalah nama kerupuk khas yang banyak dijual di Pantura Cirebon.

Namun ternyata, nama tersebut bukanlah nama pertama yang diberikan pembuat kerupuk tersebut pada 1926. Sebelumnya bernama Kerupuk Mares.

"Nama kerupuk mares berubah menjadi kerupuk melarat sekitar tahun 1980-an," ujar pengamat sejarah dan budaya Cirebon, Nurdin M. Noor, Jumat (29/5/2020).

Nurdin menjelaskan, nama kerupuk mares berarti 'tanah' dan 'ngeres' atau olahan pasir yang kasar. Nama kerupuk mares kemudian berubah menjadi kerupuk melarat sekitar tahun 1980-an.

Sebutan kerupuk melarat tersebut, kata dia, diberikan kepada orang kota karena dianggap sebagai simbol orang miskin. Terlihat dari cara menggorengnya tidak menggunakan minyak tanah.

"Kerupuk melarat digoreng pakai pasir. Saat itu kerupuk melarat dianggap sebagai camilan yang terbuang," ujar Nurdin.

Nurdin mengatakan, penciptaan kerupuk melarat pada awalnya berkaitan dengan depresi ekonomi yang melanda dunia pada 1920-an. Belanda yang masih menjajah Indonesia juga ikut terkena imbasnya. Begitu pula dengan Indonesia yang berimbas ke daerah seperti Cirebon.

Kerativitas Warga Cirebon

Kerupuk Melarat salah satu oleh-oleh khas Cirebon yang memiliki cerita dalam proses perjalanan sejarah Cirebon. Foto (Liputan6.com / Panji Prayitno)
Kerupuk Melarat salah satu oleh-oleh khas Cirebon yang memiliki cerita dalam proses perjalanan sejarah Cirebon. Foto (Liputan6.com / Panji Prayitno)

Akibat depresi ekonomi, masyarakat kesulitan mendapatkan minyak goreng untuk menggoreng kerupuk. Namun, kondisi itu justru mendorong warga lebih kreatif.

"Masyarakat pun menggoreng kerupuk dengan menggunakan pasir sebagai pengganti minyak dan hasilnya malah enak. Kerupuk melarat itu hasil kreativitas masyarakat Pantura Cirebon," kata Nurdin.

Sebenarnya tidak hanya kerupuk melarat yang berhasil diciptakan dalam masa-masa susah itu. Warga Pantura juga membuat beberapa camilan khas Cirebon lainnya, seperti tike, umbi, lantak, dan emping.

"Kerupuk melarat biasanya dipadukan dengan sambal khas Cirebon, seperti sambal asam, sambal dage atau oncom," ujar Nurdin.

Saat ini, kerupuk yang identik dengan masyarakat miskin tersebut semakin digandrungi semua kalangan. Terlebih masyarakat di luar Cirebon.

"Salah satu penyebab macet juga banyak pemudik yang berhenti di sepanjang Jalan Tengah Tani untuk beli kerupuk melarat karena itu salah satu sentra home industry," kata Nurdin.

Saksikan video pilihan berikut ini: 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Deretan Film Religi Terlaris Wajib Tonton Selama di Rumah

Posted: 29 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Selama masa pandemi corona dan bulan suci Ramadan kita bisa juga menghabiskannya dengan menonton beberapa film bertema religi yang sukses di Indonesia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kalahkan Lady Gaga dan Blackpink, Lagu Keke Bukan Boneka Rajai Trending di YouTube

Posted: 29 May 2020 09:50 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Rahmawati Kekeyi Putri Cantika yang lebih dikenal dengan nama Kekeyi kembali menjadi perbincangan hangat warganet karena klip video bertajuk 'Keke Bukan Boneka' merajai trending di YouTube hari ini, Sabtu (30/5/2020).

Pantauan Tekno Liputan6.com, klip video milik Kekeyi belum genap 24 jam diunggah ke YouTube, langsung berada di posisi pertama trending YouTube Indonesia.

klip video 'Keke Bukan Boneka' bahkan mengalahkan lagu Lady Gaga berjudul 'Sour Candy' feat Blackpink.

Bicara soal viewers, klip video 'Keke Bukan Boneka'sudah ditonton lebih dari 1,2 juta kali.

Sementara lagu Lady Gaga 'Sour Candy' feat Blackpink yang masih berformat audio sudah mengantongi lebih dari 28 juta views.

 

Kekeyi Sempat Bikin Geger

Kekeyi (Sumber: Instagram/rahmawatikekeyiputricantikka23)
Kekeyi (Sumber: Instagram/rahmawatikekeyiputricantikka23)

Sebelumnya, YouTuber sekaligus selebgram tersebut sempat bikin geger warganet karena dikirimi biskuit berbungkus merah yang harganya setengah juta rupiah.

Biskuit itu dikirim oleh klien buat Kekeyi. Mendapat makanan berharga mahal, Kekeyi girang bukan kepalang. Tanpa buang waktu, ia membuat ulasan di IGTV akun Instagram terverifikasi miliknya.

Mengenakan busana muslim dan hijab biru tanpa motif, Rahmawati Kekeyi menghadap meja yang dilapisi kain batik warna merah. Rahmawati Kekeyi menyapa para sahabat, sebutan untuk penggemar sekaligus audiens-nya.

 

 

Makanan Sultan

Kekeyi (Sumber: Instagram/rahmawatikekeyiputricantikka23)
Kekeyi (Sumber: Instagram/rahmawatikekeyiputricantikka23)

"Kenapa aku review (biskuit) ini, kenapa aku bilang ini makanan sultan banget karena sebungkus ini saja harganya 500 ribu," cetusnya dalam video berdurasi 5 menit dan 6 detik, yang diunggah Jumat (15/5/2020) sore.

Yang bikin enggak habis pikir, Rachmawati Kekeyi membandingkan biskuit ini dengan pentol alias bakso tusuk. Pentol adalah jajanan tradisional mirip bakso dengan kandungan daging lebih sedikit, bahkan hanya terbuat dari tepung kanji.

 

Bandingkan dengan Pentol

Kekeyi (Sumber: YouTube/ JaluTV)
Kekeyi (Sumber: YouTube/ JaluTV)

"Kalau sekardus itu tinggal dikaliin saja. Nah sahabat biasanya, tuh ya aku makan itu 15 ribu dapat pentol itu benar-benar sudah kenyang sekali," celoteh Kekeyi.

"Dan sekarang 500 ribu, ini kalau misalnya dibeliin pentol bisa buat makan sekampung, nih ya se-RT, nih ya," sambungnya. Rahmawati Kekeyi lantas menggambarkan efek yang dirasakan saat makan biskuit setengah juta rupiah.

 

Rasanya Mahal

Kekeyi (Sumber: YouTube/ JaluTV)
Kekeyi (Sumber: YouTube/ JaluTV)

"Wow ini gigiku saja sudah bergetar banget, bergetar banget. Dari baunya ini kayak wow, kayak bau kemewahan, bau kesultanan guys," ulas Rahmawati Kekeyi.

"Eeem… rasanya kayak rel velvet," ia membandingkan. Maksudnya, red velvet. Menyertai unggahan ini, Rahmawati Kekeyi menulis, "Rasanya mahal gaes." Dalam waktu kurang dari 4 jam, video ini disaksikan lebih dari 120 ribu kali.

(Isk/Ysl)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

10 Penyebab Kulit Wajah Kering, Kenali Faktor Risikonya

Posted: 29 May 2020 09:50 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Penyebab kulit wajah kering perlu dikenali dengan tepat. Kulit kering pada wajah bisa menimbulkan ketidaknyamanan. Penyebab kulit wajah kering secara umum disebabkan kerena kulit tidak memiliki cukup minyak untuk menjaga kelembapannya.

Kulit kering bisa terasa gatal, terlihat bersisik, bergelombang atau bercak merah. Kulit kering dapat diatasi dengan beberapa metode berbeda. Opsi perawatan terbaik akan tergantung pada penyebab kulit wajah kering dan tingkat keparahannya.

Penyebab kulit wajah kering bisa dipicu banyak hal. Seseorang mungkin memiliki tipe kulit wajah kering sejak lahir. Namun, beberapa faktor juga dapat menjadi Penyebab kulit wajah kering. Penyebab kulit wajah kering dapat diklasifikasikan dalam faktor eksternal dan internal.

Faktor eksternal adalah penyebab kulit wajah kering mendasar yang paling umum dan paling mudah ditangani. Sementara faktor internal meliputi kesehatan secara keseluruhan seperti usia, genetika, riwayat medis keluarga, dan riwayat pribadi.

Berikut penyebab kulit wajah kering seperti dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Sabtu (30/5/2020).

Penyebab kulit wajah kering mendasar

ilustrasi kulit kering/pexels
ilustrasi kulit kering/pexels

Dilansir dari Medical News Today, kulit secara alami menghasilkan minyak yang disebut sebum. Sebum pada kulit penting untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dan melindungi sel dari infeksi. Ketika kulit memproduksi terlalu banyak minyak, ia dapat menyebabkan jerawat. Namun, jika kulit tidak memiliki cukup sebum, ia akan menyebabkan kekeringan.

Penyebab kulit wajah kering terjadi ketika kulit tidak memiliki cukup sebum untuk menjaga kelembapannya. Kulit kering dapat menyerang siapa saja kapan saja, meski faktor genetik juga bisa berpengaruh.

Kulit kering yang parah bisa menyebabkan gatal, pecah-pecah, dan mengelupas. Kulit yang pecah dapat memungkinkan bakteri masuk ke dalam tubuh, menyebabkan infeksi.

Penyebab kulit wajah kering eksternal

Ilustrasi/copyrightshutterstock/TORWAISTUDIO
Ilustrasi/copyrightshutterstock/TORWAISTUDIO

Faktor eksternal merupakan penyebab kulit wajah kering yang paling umum terjadi. Faktor eksternal termasuk suhu dingin, kelembapan udara, cara perawatan kulit, hingga penggunaan produk perawatan yang salah. Berikut faktor eksternal penyebab kulit wajah kering:

Suhu dan kelembapan udara

Orang yang tinggal pada daerah dengan suhu dan kelembapan rendah cenderung memiliki kulit kering. Kondisi ini tak hanya terjadi pada orang yang hidup pada wilayah empat musim. Di negara tropis seperti Indonesia, seiring meningkatnya penggunaan pendingin udara, risiko kulit kering semakin meningkat. Penggunaan AC yang terlalu sering juga bisa menjadi faktor penyebab kulit kering.

Cuci muka dengan air terlalu panas

Sering mencuci muka dengan air panas juga dapat mengangkat kelembapan alami kulit. Ini membuat kulit cenderung kering setelah mencuci muka.

Penyebab kulit wajah kering eksternal

ilustrasi produk skin care (sumber: iStockphoto)
ilustrasi produk skin care (sumber: iStockphoto)

Penggunaan sabun atau bahan antiseptik berlebihan

Sering mencuci muka dengan sabun juga dapat menghilangkan kelembapan alami kulit. Semakin sering terkena sabun, semakin banyak lapisan minyak pada kulit yang hilang. Hal yang sama juga terjadi ketika kamu berlebihan menggunakan bahan antiseptik.

Terlalu sering scrubbing

Scrubbing penting untuk mengangkat sel kulit mati di wajah. Namun melakukannya terlalu sering justru dapat merusak kulit. Terlalu sering menggosok kulit dapat menipiskan sebum dan menyebabkan kulit kering.

Penggunaan perawatan wajah yang mengandung parfum dan alkohol

Perawatan wajah yang mengandung parfum dan alkohol dapat menyebabkan wajah kering. Parfum juga memiliki kecenderungan untuk mengiritasi kulit kering atau memperburuknya. Baca label dengan cermat. Pastikan memilih produk perawatan wajah bebas alkohol dan parfum.

Penyebab kulit wajah kering internal

ilustrasi penuaan dini/pexels
ilustrasi penuaan dini/pexels

Penyebab kulit wajah kering internal meliputi kesehatan secara keseluruhan, usia, genetika, riwayat keluarga, dan riwayat pribadi dari kondisi medis lainnya seperti dermatitis atopik. Penyebab kulit wajah kering internal lebih sulit diatasi karena merupakan kondisi bawaan seseorang. Berikut penyebab kulit wajah kering internal:

Usia

Menurut Mayo Clinic, seseorang yang berusia 40 tahun atau lebih memiliki risiko tinggi terhadap kulit kering. Lebih dari 50 persen orang dewasa yang lebih tua memiliki kulit kering. Seiring bertambahnya usia, kulit memang menghasilkan lebih sedikit minyak dan semakin kering.

Genetik

Kulit kering juga bisa diturunkan dari orang tua. Para peneliti mengatakan bahwa kulit kering dapat diwariskan. Orang tua yang memiliki kulit kering memiliki risiko menurunkannya pada anak.

Dermatitis

Dermatitis adalah istilah umum untuk peradangan kulit. Jenis dermatitis yang bisa menyebabkan kulit wajah kering diantaranya adalah dermatitis kontak, dermatitis seboroik, dan dermatitis atopik. Masalah kulit seperti psoriasis dan eksim juga dapat membuat kulit lebih rentan terhadap kekeringan.

Penyebab kulit wajah kering eksternal

Kulit Kering (sumber: iStockphoto)
Kulit Kering (sumber: iStockphoto)

Penyakit tiroid

Penyakit tiroid seperti hipotiroidsme dapat menyebakan kulit kering. Tiroid yang kurang aktif memengaruhi kulit dengan berbagai cara dan dapat menyebabkan gejala seperti kulit kering dan kasar. Penderita hipotiroidisme juga dapat mengalami rambut kering, rapuh, dan kasar atau kuku tipis yang mudah patah.

Pengobatan tertentu

Kondisi kulit kering dapat disebabkan oleh minum beberapa obat juga. Beberapa contoh adalah tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, alergi, dan obat jerawat.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Hujan Deras, Sejumlah Wilayah di Surabaya Banjir

Posted: 29 May 2020 09:46 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Hujan dengan intensitas tinggi mengguyur seluruh kawasan Kota Surabaya sejak Kamis siang hingga malam hari. Akibatnya, hampir seluruh wilayah Surabaya terendam banjir.

Banjir terparah terjadi di sepanjang Jalan Arif Rahman Hakim, Surabaya, akibat meluapnya air sungai di sepanjang jalan tersebut. Hingga malam, luapan air masih menggenangi jalan hingga selutut orang dewasa atau sekitar 50 centimeter.

Akibatnya, banyak motor yang melintas mati mesin. Sejumlah aparat TNI dari Danramil Sukolilo berjaga di lokasi untuk membantu mengatur arus lalu lintas kendaraan yang macet akibat genangan ini. Berikut diberitakan pada Fokus, 29 Mei 2020.

"Banjirnya tambah lama semakin dalam, sehingga saya menepi karena takut mogok," ungkap Mala, pengendara motor.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bukan Pemudik, Tol Cikupa Ramai Kendaraan Pekerja Lintas Provinsi Banten dan Jakarta

Posted: 29 May 2020 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Dirjen Hubdar Kemenhub) Budi Setiyadi menyebut, rata-rata pergerakan kendaraan yang terjadi di Gerbang Tol Cikupa, Kabupaten Tangerang didominasi kegiatan ekonomi atau pekerja yang harus pulang-pergi atau commuting di dua provinsi, yaitu Jakarta dan Banten.

"Kalau hari ini di Gerbang Tol Cikupa berdasarkan pihak operator jalan tol ada kenaikan hari ini. Tapi pergerakannya lebih ke masyarakat komuter. Jadi masyarakat yang dari Jakarta kerjanya di sekitar Serang, Banten dan akan kembali," ujar Budi dalam keterangannya, seperti dikutip Antara, Sabtu (30/5/2020).

Menurutnya, pada masa H+4 Lebaran, terdapat kenaikan jumlah kendaraan dari para pekerja komuter di sekitar Banten dan Jakarta.

Dia mengatakan, pantauan yang dilakukannya tersebut juga untuk mengantisipasi lonjakan arus lalu lintas yang masuk ke Jakarta usai Lebaran Idul Fitri.

Menurut Budi, jumlah masyarakat yang akan balik (dari mudik Lebaran) tidak sebanyak perkiraan awal.

"Banyak yang sudah dikeluarkan tapi kita akan tetap memantau potensi kenaikan mulai Sabtu sampai Senin. Dalam rentang waktu tiga hari ke depan, yang akan balik mungkin ada juga," ucapnya.

Dia pun menegaskan, masyarakat yang berasal dari Sumatera sudah dicegat dan diperiksa dari Bakauheni.

"Di Bakauheni kita sudah minta kepada jajaran Kepolisian, Perhubungan, maupun Satpol PP. Seluruh tim satuan ini bertugas mulai dari Palembang sampai ke Lampung sudah melakukan penyekatan untuk mencegah pemudik," terang Budi.

 

Kurangi Volume Kendaraan

Petugas gabungan mengarahkan pengendara mobil untuk putar balik saat akan memasuki wilayah Jakarta di Gerbang Tol Cikupa, Tangerang, Rabu (27/5/2020). Kendaraan yang menuju Jakarta wajib menunjukkan Surat Izin Keluar atau Masuk (SIKM) untuk menekan penyebaran Covid-19. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Petugas gabungan mengarahkan pengendara mobil untuk putar balik saat akan memasuki wilayah Jakarta di Gerbang Tol Cikupa, Tangerang, Rabu (27/5/2020). Kendaraan yang menuju Jakarta wajib menunjukkan Surat Izin Keluar atau Masuk (SIKM) untuk menekan penyebaran Covid-19. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Menurut Budi, dengan dilakukannya penyekatan terhadap kendaraan yang dilakukan di Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur, maka mampu mengurangi volume kendaraan hingga titik pemeriksaan atau check point yang berbatasan dengan Jakarta.

"Artinya kepadatan yang terjadi ini adalah karena pergerakan masyarakat dari Jakarta yang kerja di sekitar Banten dan sebaliknya. Untuk kendaraan putar balik hari ini tidak terlalu banyak seperti sebelumnya, jadi saat ini pergerakan masyarakat dikarenakan untuk melakukan kegiatan ekonomi atau karena pekerjaan di sekitar dua provinsi (Banten dan Jakarta) ini," kata Budi.

Sementara itu, sesuai arahan Menteri Perhubungan, Budi juga mengaku telah melakukan antisipasi mulai hari ini sampai Senin, 1 Juni 2020 terhadap kemungkinan peningkatan jumlah kendaraan.

"Meski akan ada peningkatan saya yakin bahwa penyekatan tidak hanya gencar dilakukan di layer (lapisan) 1 sekitar Jakarta jadi ini akan sangat efektif mengurangi volume pergerakan masyarakat," tegas Budi.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Siap Dibuka, TMII Adakan Simulasi Jelang New Normal

Posted: 29 May 2020 09:43 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Taman Mini Indonesia Indah (TMII) siap dibuka saat pemberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB akibat pandemi virus Corona Covid-19 di DKI Jakarta berakhir pada 4 Juni 2020.

Namun, pembukaan taman wisata yang memiliki luas 150 hektare tersebut masih menunggu instruksi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

"TMII memang ada rencana untuk mulai buka di awal bulan Juni ini. Tapi semua masih menunggu keputusan pemerintah," ujar Humas TMII Sahda Silalahi saat dikonfirmasi, Sabtu (30/5/2020).

Sahda menyebut, TMII sudah mempersiapkan penerapan protokol kesehatan saat kehidupan normal baru atau new normal diterapkan di DKI Jakarta.

Menurutnya, pihak TMII akan menggelar simulasi terlebih dahulu sebelum akhirnya nanti diputuskan untuk dibuka.

"Untuk ke arah new normal ini, TMII sudah mengadakan persiapan-persiapan, khususnya protokol kesehatan. Tanggal 4 Juni nanti rencananya akan ada simulasi," ucap dia.

Sebelum simulasi dimulai, Sahda menyebut, seluruh area wisata dan anjungan di TMII akan dilakukan penyemprotan disinfektan terlebih dahulu.

"Tanggal 2 sampai 3 Juni rencananya penyemprotan kembali seluruh area TMII," terang Sahda.

 

Batasi Pengunjung

Gedung Gonggong di Tanjungpinang, mengingatkan bangunan serupa yakni keong mas di TMII. (foto: Liputan6.com / Ajang Nurdin)
Gedung Gonggong di Tanjungpinang, mengingatkan bangunan serupa yakni keong mas di TMII. (foto: Liputan6.com / Ajang Nurdin)

Menurut Sahda, jika nantinya diputuskan untuk dibuka, pihak TMII akan membatasi jumlah pengunjung.

Jika di hari libur pengunjung bisa mencapai 30 ribu, kata dia, maka saat new normal nanti akan dibatasi.

"Kalau hari Sabtu dan Minggu biasanya rata-rata (pengunjung) 30 ribu orang. Kalau hari biasa di bawahnya. Nanti (saat new normal) akan dibatasi," tutup Sahda.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemkot Tarakan Gelar Simulasi New Normal di Pasar Gusher

Posted: 29 May 2020 09:37 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Dalam rangka menyambut new normal atau menuju ke tatanan kehidupan baru, Pemerintah Kota Tarakan bersama unsur TNI dan Polri resmi melaksanakan simulasi pendisiplinan masyarakat. Langkah awal yang dilakukan dalam simulasi yakni menyasar pusat-pusat keramaian di Pasar Gusher, Jalan Gajah Mada, Jumaat (29/5)

Dalam kegiatan tersebut, Wali Kota Tarakan Khairul bersama unsur TNI-Polri, Ketua DPRD Kaltara Norhayati Andris dan instansi terkait lain, meninjau langsung simulasi new normal.

Kapan akan dilaksanakannya new normal di Tarakan, masih menunggu instruksi dari pemerintah pusat. Meski begitu, sejumlah persiapan telah dilakukan pemkot Tarakan bersama TNI dan Polri.

"Sama seperti PSBB yang dilakukan uji coba dulu. Termasuk hari ini kita melakukan simulasi untuk menghadapi new normal jika sudah di umumkan secara resmi oleh presiden. Tapi memang lebih dulu sudah kita persiapkan, secara resmi nanti akan diumumkan lagi seperti apa tahapannya" ujarnya.

 

Wali Kota Tarakan Khairul.
Wali Kota Tarakan Khairul.

Tidak hanya mensosialisasikan hidup normal dengan tetap mengacu pada protokol kesehatan. Pada simulasi yang dilakukan, masyarakat yang masuk ke Pasar Gusher wajib menggunakan masker, dilakukan pemeriksaan kesehatan diantara pengecekan suhu tubuh oleh petugas gabungan.

"New normal ini kan adalah tatanan hidup normal baru dimana akan hadir budaya-budaya baru ditengah pandemi Covid-19, diantaranya dengan membiasakan menggunakan masker, mencuci tangan rutin dan juga termasuk cara bersalaman. Sehingga sebelum benar-benar menerapkan kita melakukan simulasi dulu" katanya

Sementara mengenai pelaksanaan sholat jumaat dan kegiatan ibadah lainya di masjid, akan kembali diselenggarakan tetapi nanti nya tetap dengan protokol kesehatan.

"Nanti akan kita sampaikan, akan dirapatkan dulu. Seperti apa teknisnya nanti ada fatwa dari MUI" tutup Khairul.

 

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

MotoGP: Jack Miller Dinilai Punya Talenta untuk Mengakhiri Dominasi Marc Marquez

Posted: 29 May 2020 09:35 PM PDT

London - Komentar mengejutkan keluar dari mulut pembalap tim satelit LCR Honda di ajang MotoGP 2020, Cal Crutchlow.

Dia secara blak-blakan menyebut Jack Miller merupakan satu-satunya pembalap MotoGP yang saat itu punya talenta untuk mengalahkan Marc Marquez.

"Jack Miller adalah satu-satunya orang di sini yang memiliki bakat untuk mengalahkan Marc selama satu musim," kata Crutchlow saat berbicara di akun Facebook Australian Motorcycle Grand Prix.

Untuk diketahui, nama Miller sedang naik daun. Pasalnya beberapa hari lalu, ia diumumkan bakal berstatus pembalap tim pabrikan Ducati pada musim 2021.

Miller, yang musim lalu memperkuat tim satelit Pramac Ducati kabarnya akan berduet dengan Andrea Dovizioso plus mendepak Danilo Petrucci dari Ducati.

Crutchlow pun menilai sosok Miller punya bakat fantastis di atas motor. Dia bahkan percaya, bakat tersebut tidak dimiliki pembalap lain di MotoGP.

"Saya melihatnya sebagai orang yang dapat mengambil langkah maju dan bertarung dengan Marc selama beberapa tahun ke depan," Crutchlow menerangkan.

Komentar Cal Crutchlow Berlebihan?

Pebalap LCR Honda, Cal Crutchlow (kiri) berada pada peringkat ketiga pebalap yang sedang menjadi Trending Topic, yakni dengan mendapat  6% total mentions. (AFP/Mohd Rafsan
Pebalap LCR Honda, Cal Crutchlow (kiri) berada pada peringkat ketiga pebalap yang sedang menjadi Trending Topic, yakni dengan mendapat 6% total mentions. (AFP/Mohd Rafsan

Pertanyaannya apakah penyataan Crutclow berlebihan atau memang fakta. Jika melihat rekam jejak karier seorang Jack Miller, pembalap asal Australia itu memang telah merasakan beberapa prestasi hebat walau tidak memperkuat tim pabrikan.

Tercatat berkiprah di MotoGP sejak musim 2015, ia sudah merasakan satu kemenangan, sekali pole position dan enam podium.

Perlu diingat juga, meski MotoGP 2020 merupakan tahun kelima sang pembalap di kelas tertinggi, Miller masih berusia muda: 25 tahun.

Tentu jam terbang tinggi dan bakatnya yang sudah terlihat saat memperkuat tim satelit baik LCR Honda, Marc VDS dan Pramac Ducati, menandakan sang pembalap memang patut diperhitungkan.

Sumber: MotoGP

Disadur dari Bola.com (Hendry Wibowo/Hendry Wibowo, published 30/5/2020)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

BMKG Ungkap Penyebab Gelombang Tinggi Hantam Pantai Selatan Bali dan Lombok

Posted: 29 May 2020 09:34 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Dwikorita Karnawati menyebut bahwa adanya gelombang tinggi yang menghantam pantai selatan Bali dan Lombok dan puncaknya pada Kamis, 28 Mei 2020 merupakan fenomena yang bersumber dari dua kejadian berbeda yang secara sekuen terjadi dalam waktu bersamaan.

Sumber tersebut yaitu kejadian angin kencang akibat Topan Amphan di Samudera Hindia Timur Laut yang menimbulkan gelombang tinggi dan tinggi muka air laut di Bali dan Ampenen yang pada saat itu masuk ke periode Spring Tide dimana tunggang air besar (Benoa tercatat 1,5 m dan Lembar 1,2 m).

"Dua fenomena berbeda ini secara sekuen telah menimbulkan hantaman gelombang tinggi di Bali dan Lombok siang kemarin," kata Dwikorita melalui keterangan tertulis, Sabtu (30/5/2020).

Dwi menjelaskan, angin kencang menimbulkan muka laut naik siklon tropis Topan Amphan di Samudera Hindia barat laut Bengkulu, dengan pergerakan dari perairan selatan semenanjung Kerala India, bergerak ke arah timur laut dan luruh di daratan Bangladesh. Dikatakan dia, siklon tropis dengan kecepatan hingga 50 knot ini masih mempertahankan kekuatannya saat mencapai pantai barat Sumatera hingga 25-30 knot.

"Pada 20 Mei 2020 gelombang akibat Siklon ini menimbulkan tinggi gelombang hingga 7 meter dan di pantai barat Sumatera mencapai 5 meter," ungkapnya.

Sementara pada periode yang sama, Topan Mangga yang terbentuk pada area sebelah tenggara dari awal kemunculan topan Amphan atau di Baratdaya Bengkulu, siklon tropis ini bergerak ke arah Timur-Tenggara dan meluruh di daratan Australia. Kecepatan angina yang ditimbulkan mencapai 30-40 knot serta membangkitkan gelombang laut 5 - 6 meter.

Sementara untuk pasang-surut, kata Dwikorita, bergantung pada posisi bulan dan bumi saat terjadinya fenomena alam tersebut. Ia menjelaskan, secara periodik, air laut akan pasang dan surut. Beda tinggi air antara pasang surut dalam periode bulanan akan bervariasi sebagai akibat posisi bumi-bulan dan matahari.

"Karena pengaruh yang paling kuat terhadap gaya penggerak pasang surut ini adalah bulan, maka yang menjadi acuan tingginya muka pergerakan pasang surut adalah bulan. Pada saat kejadian gelombang tinggi (28 Mei 2020), bertepatan dengan awal bulan atau kira-kira tanggal 1-5 kalender Hijriah. Kondisi muka laut pada periode ini dikenali dengan beda muka laut yang tinggi yang dikenal dengan Spring Tide," jelas Dwikorita.

 

Pasang Surut Air Laut

Dikatakan dia, tercatat beda muka laut pasang dan surut saat kejadian adalah 1,5 m di Benoa dan 1,2 m di Lembar. Berbeda halnya dengan kejadian Siklon Tropis yang bersifat insidental karena datangnya bisa kapan saja, fenomena muka laut tinggi akibat pasang surut adalah hal yang biasa ditemui masyarakat pesisir. Di Pantai Utara Jawa, fenomena ini sering dinamakan dengan Rob atau banjir laut.

Terakhir, Dwikorita mengatakan bahwa kejadian cuaca ekstrem bukan merupakan kejadian regular, baru dapat diprediksi saat bibit siklon tropis mulai nampak dari citra satelit cuaca. Kata dia badan nasional yang membidangi (BMKG) akan selalu membuat informasi melalui media massa, jika gejala akan timbulnya siklon tropis muncul.

"Kepada masyarakat, hendaknya dapat memanfaatkan media massa untuk dapat menyimak kejadian-kejadian sejenis. Kejadian gelombang tinggi akibat cuaca ekstrem tidak terkait dengan tsunami, masyarakat hendaknya tenang namun tetap waspada terhadap kemungkinan dampak yang timbul atas kerusakan materi dan kemungkinan kecelakaan karena adanya gelombang tinggi, terutama kepada mereka yang beraktivitas si sepanjang pantai," imbaunya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lionel Messi Terpengaruh Corona, Roger Federer Jadi Atlet Terkaya Versi Forbes

Posted: 29 May 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, New York - Petenis Roger Federer mengukuhkan diri sebagai olahragawan dengan bayaran tertinggi di dunia tahun versi Forbes. Federer menyalip Lionel Messi yang pemasukannya terpengaruh virus Corona.

Federer mengantongi 106,3 juta dolar AS dalam 12 bulan terakhir, termasuk di antaranya 100 juta dolar AS hasil sponsor, untuk naik empat posisi dan menggeser Lionel Messi dari puncak.

Dia tercatat sebagai petenis pertama yang berhasil menduduki daftar teratas. Menyusul Federer adalah Cristiano Ronaldo (105 juta dolar AS), Messi (104 juta dolar AS), Neymar (95,5 juta dolar AS) dan LeBron James (88,2 juta dolar AS).

"Pandemi Virus Corona memicu pemotongan gaji bintang sepak bola yakni Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Hal ini membuka jalan Federer untuk naik peringkat menjadi atlet tenis pertama dengan bayaran tertinggi di dunia," kata Kurt Badenhausen, editor senior Forbes.

"Dia merupakan sosok yang sempurna sponsor. Federer memiliki portofolio dukungan yang tak tertandingi dari merek-merek bluechip senilai 100 juta dolar AS per tahun."

Hanya 2

Naomi Osaka (Foto: @naomiosaka)
Naomi Osaka (Foto: @naomiosaka)

Petenis Jepang Naomi Osaka (37,4 juta dolar AS) yang berada di peringkat ke-29 dalam daftar, menjadi atlet perempuan berpenghasilan tertinggi di dunia. Namun, terdapat ketimpangan dalam daftar.

Pasalnya, hanya dua atlet putri yang masuk penghitungan Forbes. Selain Osaka, nama lainnya adalah Serena Williams (36 juta dolar AS).

Distribusi Cabor

Pebasket mendominasi daftar Forbes yang berisi 100 nama lewat kehadiran 35 atlet. Menyusul kemudian pelaku American football dengan 31 orang, meski tidak ada yang memiliki posisi lebih tinggi dari juara Super Bowl enam kali Tom Brady (45 juta dolar AS) yang menempati peringkat 25.

Sepak bola menjadi olahraga paling terwakili berikutnya dengan 14 pemain, diikuti tenis (enam), tinju dan MMA (lima), golf (empat), balap motor (tiga), serta bisbol dan kriket (masing-masing satu).

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cara Tetap Aman dari Corona Covid-19 di Kolam Renang dan Pantai

Posted: 29 May 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Liburan ke pantai atau kolam renang jadi salah satu aktivitas yang digemari banyak orang. Namun, akibat pandemi corona Covid-19 sejumlah pantai di dunia ditutup, begitu juga dengan kolam renang umum.

Hal tersebut dilakukan untuk menghindar dari penyebaran Covid-19. Namun, beberapa negara mulai melonggarkan lockdown. Lalu, bagaimana agar liburan ke pantai dan kolam renang tetap aman di tengah pandemi corona Covid-19?

Mengutip USA Today, Kamis, 28 Mei 2020, Joseph Khabbaza, seorang dokter paru dan perawatan kritis di Klinik Cleveland, mengatakan praktik ke pantai maupun kolam renang diterapkan sama saat pergi untuk membeli keperluan ke toko kelontong. 

Khabbaza, yang merawat pasien Covid-19 mengatakan kontak terus-menerus dan dekat dengan orang lain berpotensi menularkan virus. Oleh karena itu, kapasitas kolam renang maupun pantai harus dibatasi, meski di pantai lebih mudah untuk menjaga jarak.

Khabbaza mengatakan kegiatan di luar ruangan bisa relatif lebih aman daripada yang di dalam ruangan karena kesempatan untuk menjaga jarak lebih besar. Mereka yang berkunjung ke kolam renang atau pantai harus tetap mencuci tangan dengan sabun. Mereka harus memakai masker wajah, meskipun tidak di dalam air.

Perlengkapan yang Perlu Dibawa

Ilustrasi piknik di pantai (iStockphoto)
Ilustrasi piknik di pantai (iStockphoto)

Berikut bebrapa barang yang perlu dibawa saat berenang atau ke pantai, seperti masker, pembersih tangan, tisu disinfektan, handuk pribadi, dan perlengkapan berenang.

Pakai Masker

CDC (Centers for Disease Control and Prevention) menyarankan bahwa operator kolam renang mendorong penggunaan masker kain yang layak dan tetap jaga jarak. Namun, tidak disarankan bagi perenang untuk mengenakan masker saat berada dalam air karena akan membuat sulit bernapas. Penggunaan masker hanya saat mereka belum berenang.

CDC juga menyarankan agar operator kolam mengubah tata letak area tempat duduk sehingga pengunjung berjarak dengan pengunjung yang lain. Perenang harus menjaga jarak dari siapa pun. 

Tutup Mulut Saat Batuk 

CDC menginstruksikan operator kolam renang untuk mendorong semua staf dan pelanggan untuk mencuci tangan dan menutup mulut saat batuk dan bersin. Khabbaza mencatat bahwa Covid-19 menyebar melalui tetesan dari batuk, bersin, atau bahkan saat berbicara.

Desinfeksi

Pedoman CDC juga mengharapkan staf kolam renang untuk secara teratur mendesinfeksi permukaan kolam renang dan ruang ganti. Di kolam renang, area bersentuhan tinggi harus didesinfeksi secara teratur.

Untuk fasilitas kolam renang yang menyediakan keperluan pelanggan, CDC menyarankan untuk mencucinya dengan suhu air hangat dan kemudian membiarkannya benar-benar kering. Peralatan kolam renang dan barang-barang lainnya didesinfeksi sebelum diberikan kepada pengguna berikutnya dan disimpan terpisah dari yang belum dibersihkan.

Bawa Handuk Sendiri

Pengunjung harus membawa handuk pribadi. Jangan memberikan kacamata atau perlengkapan yang lain kepada orang lain.

Saksikan video pilihan di bawah ini :

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Vicky Prasetyo Kolaborasi Bareng Zaskia Gotik, Warganet: Bahagia Lihatnya

Posted: 29 May 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Zaskia Gotik dan Vicky Prasetyo terlibat dalam program acara yang sama. Mantan pasangan kekasih ini ikut mengisi acara Pesbukers yang tayang di salah satu televisi swasta.

Dalam salah satu episode yang tayang saat bulan Ramadan Zaskia Gotik dan Vicky Prasetyo duet membawakan lagu "Paijo". Tentu ini merupakan momen kebersamaan yang jarang dilihat publik.

Potongan tayangan dari penampilan duetnya ini lalu diunggah oleh Vicky Prasetyo melalui akun Instagram pribadinya. Tampaknya momen itu memberi kesan tersendiri bagi Vicky.

"Terimksh buat semua komunitas yg sudah nonton sahurnya pesbukers selama Ramadhan. Semoga kita berjumpa di Ramadhan berikutnya untuk semua tetap jaga kesehatan ya," tulisnya, Kamis (28/5/2020).

Tak Berdampingan

Vicky Prasetyo saat menjadi bintang tamu di acara
Vicky Prasetyo saat menjadi bintang tamu di acara

Dalam video tersebut Zaskia Gotik tampil cantik dengan mengenakan kebaya. Rambut yang disanggul membuatnya tampak semakin anggun.

Walaupun berduet, namun Zaskia Gotik dan Vicky Prasetyo tak tampil secara berdampingan. Istri Sirajuddin Mahmud ini menyanyi di lantai bawah studio sementara Vicky melakukan bagian rap dari balkon.

Respons

Zaskia Gotik dan Vicky Prastyo
Zaskia Gotik dan Vicky Prastyo

Meski begitu, mereka tetap memgeksekusi penampilan dengan apik. Sejumlah warganet juga menyambut baik sikap keduanya yang telah berdamai.

"Yesssss akutuchhhh bahagia bgt liat nyaa kalo bosky gini ma kia," kata salah satu warganet. 

"Yeeayy gitu dong,kan kita jd adem,sy suka abg jg suka gotik," tambah yang lainnya. 

Masa Lalu

Untuk diketahui, Zaskia Gotik dan Vicky Prasetyo sempat melangsungkan acara pertunangan beberapa tahun silam. Pesta tersebut digelar dengan sangat megah.

Namun hubungan keduanya berakhir karena beberapa masalah. Sejak saat itu hubungan Vicky dan Zaskia merenggang. Mereka seolah menjaga jarak.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

10 Manfaat Jambu Biji Merah untuk Kesehatan, Tingkatkan Kekebalan

Posted: 29 May 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Manfaat jambu biji merah dapat dinikmati setiap hari. Jambu biji merupakan buah tropis berkulit hijau muda atau kuning dengan daging buah berwarna putih, pink, atau merah. Manfaat jambu biji merah lebih banyak mengandung anthocyanin dan likopen, antioksidan kuat yang memberi warna merah pada buah.

Manfaat jambu biji merah memang sangat kaya akan antioksidan, vitamin C, kalium, dan serat. Dalam keadaan matang, buah ini sangat manis namun cukup rendah indeks glikemik. Manfaat jambu biji merah juga mengandung mangan, folat, dan vitamin A yang mendukung fungsi tubuh.

Rendah kalori dan tinggi serat membuat manfaat jambu biji merah baik untuk menurunkan berat badan. Vitamin dan mineralnya membantu meningkatkan kesehatan. Manfaat jambu biji merah yang sangat penting di antaranya adalah untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Berikut manfaat jambu biji merah seperti dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Sabtu (30/5/2020).

Manfaat jambu biji merah

ilustrasi Diabetes (sumber: iStockphoto)
ilustrasi Diabetes (sumber: iStockphoto)

Bantu turunkan gula darah

Beberapa bukti menunjukkan bahwa jambu biji dapat meningkatkan kontrol gula darah. Jambu biji kaya akan serat sehat dan indeks glikemik yang rendah. Ini membuat jambu biji mampu mencegah perkembangan diabetes. Makanan dengan indeks glikemik rendah akan menghambat lonjakan tiba-tiba kadar gula, sementara kadar serat memastikan kadar gula diatur dengan baik.

Sehatkan jantung

Kandungan antioksidan dalam jambu biji merah mampu melindungi jantung dari kerusakan akibat radikal bebas. Buah jambu biji membantu meningkatkan keseimbangan natrium dan kalium tubuh yanh baik untuk penderita hipertensi. Konsumsi jambu biji merah dikaitkan dengan penurunan tekanan darah dan kolesterol yang sangat erat hubungannya dengan penyakit jantung.

Manfaat jambu biji merah

Menyehatkan Sistem Pencernaan / Sumber: iStockphoto
Menyehatkan Sistem Pencernaan / Sumber: iStockphoto

Bantu redakan stres

Jambu biji kaya akan magnesium yang dikenal dapat menghilangkan stres. Konsumsi jambu biji mampu melemaskan saraf dan otot tubuh, memberi dorongan energi baik, dan melawan stres. Beberapa studi juga menunjukkan bahwa magnesium dapat membantu meringankan kecemasan seseorang. Jambu biji adalah camilan yang tepat setelah selesai bekerja atau beraktivitas.

Lancarkan pencernaan

Jambu biji adalah sumber serat makanan yang sangat baik. Konsumsi jambu biji merah mampu meningkatkan pergerakan usus yang sehat dan mencegah sembelit serta diare. Biji jambu biji, jika dicerna utuh atau dikunyah, berfungsi sebagai obat pencahar yang sangat baik, membantu pembentukan gerakan usus yang sehat. ifat antimikroba jambu biji juga dapat melawan mikroba usus berbahaya yang berpotensi mencegah infeksi pencernaan.

Manfaat jambu biji merah

Ilustrasi berat badan. (iStock)
Ilustrasi berat badan. (iStock)

Bantu turunkan berat badan

Jambu biji rendah kalori dan tinggi serat yang dapat mendukung penurunan berat badan. Jambu biji merah bisa menjadi camilan sehat yang dikemas dengan vitamin dan mineral. Tanpa mengurangi asupan protein, vitamin, dan serat, jambu biji membantu menurunkan berat badan dengan mengatur metabolisme.

Tingkatkan kekebalan tubuh

Jambu biji adalah salah satu sumber vitamin C tertinggi. Buah jambu biji bahkan mengandung 4 kali lipat kandungan vitamin C dalam jeruk. Vitamin C membantu meningkatkan kekebalan dan melindungi tubuh terhadap infeksi. Memenuhi asupan vitamin C dapat membantu membunuh bakteri dan virus jahat yang dapat menyebabkan infeksi. Salah satu manfaat kekebalan tubuh dari jambu biji adalah mempercepat penyembuhan dan mencegah flu.

Manfaat jambu biji merah

Ilustrasi wajah/copyright shutterstock
Ilustrasi wajah/copyright shutterstock

Cegah kanker

Lycopene, quercetin, vitamin C dan polifenol lainnya dalam jambu biji merah bertindak sebagai antioksidan kuat yang menetralkan radikal bebas, mencegah pertumbuhan sel kanker. Buah jambu biji telah terbukti berhasil secara luas dalam mengurangi risiko kanker prostat dan juga menghambat pertumbuhan sel kanker payudara karena adanya likopen. Likopen lebih terkonsentrasi pada jambu biji berwarna merah.

Sehatkan kulit

Berbagai macam vitamin dan antioksidan yang dikemas dalam jambu biji dapat bekerja sangat baik untuk kulit. Jambu biji dapat menjaga kulit tetap segar dan meningkatkan kecerahan kulit. Antioksidan dalam jambu biji dapat melindungi kulit dari kerusakan dan dapat memperlambat proses penuaan serta mencegah keriput. Jambu biji juga bisa membantu mengencangkan kulit wajah.

Manfaat jambu biji merah

Ilustrasi mata (iStockphoto)
Ilustrasi mata (iStockphoto)

Sehatkan mata

Vitamin A dalam jambu biji juga dapat meningkatkan penglihatan. Likopen yang terkandung dalam jambu biji merah merupakan jenis karotenoid yang dikenal baik untuk kesehatan mata. Antioksidan dalam jambu biji ini mampu mengahambat perkembangan katarak dan degenerasi makula terkait usia. Vitamin C yang berlimpah dalam jambu biji merah juga mendukung kesehatan penglihatan yang lebih baik.

Baik untuk kehamilan

Jambu biji merah aman dan sehat dikonsumsi selama kehamilan. Buah dengan aroma khas ini mengandung folat atau vitamin B-9 yang direkomendasikan untuk wanita hamil. Folat dapat membantu mengembangkan sistem saraf bayi dan melindungi bayi baru lahir dari gangguan neurologis. Folat sangat penting untuk mengurangi risiko cacat lahir selama kehamilan. Jambu biji juga mengandung vitamin B6 dan B3 yang dikenal dapat meningkatkan kesehatan kognitif. Serat dalam jambu biji merah juga dapat mencegah sembelit, masalah umum yang dihadapi selama kehamilan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kemendikbud Dorong PPDB 2020 Dilaksanakan Secara Daring

Posted: 29 May 2020 09:28 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Di tengah pandemi Covid-19, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) akan menetapkan program Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2020 dilaksanakan secara dalam jaringan (daring) dan luar jaringan (luring).

Staf Ahli Bidang Regulasi Pendidikan dan Kebudayaan Chatarina Muliana Girsang mengatakan nantinya mekanisme pemerintah daerah dan sekolah dapat merujuk pada Surat Edaran Mendikbud Nomor 4 Tahun 2020, tentang Pelaksanaan Kebijakan Pendidikan dalam Masa Darurat Penyebaran Covid-19.

"PPDB tetap dilakukan tetapi kita dorong secara daring. Kalau tidak bisa secara daring, maka bisa secara kehadiran," kata Chatarina Muliana Girsang dalam pesan singkat, Sabtu (30/5).

Kemudian bagi sekolah yang melaksanaan PPDB secara offline, Chatarina menjelaskan pihak sekolah wajib memberikan pengumuman agar peserta yang mendaftar mengikuti protokol kesehatan. Salah satunya para calon peserta didik wajib menggunakan masker.

"Tetapi protokol kesehatan itu harus dilaksanakan dengan ketat harus pakai masker, harus ada tempat cuci tangan, pembersih tangan (hand sanitizer), disinfektan dan seterusnya. Kemudian jaga jarak itu harus dilakukan," ungkap Chatarina.

Dalam surat edaran Mendikbud Nomor 4 Tahun 2020, disebutkan bahwa PPDB pada Jalur Prestasi dapat dilaksanakan berdasarkan akumulasi nilai rapor. Hal itu akan ditentukan berdasarkan rata-rata akumulasi nilai lima semester terakhir; nilai ujian kelulusan daring, dan/atau nilai prestasi akademik atau non akademik.

Plt. Direktur Jenderal PAUD, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah, Hamid Muhammad menjelaskan terkait pelaksanaan PPDB secara daring, pihaknya akan menyediakan bantuan terknis. Melalui Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) Kemendikbud untuk sekolah yang memerlukan bantuan teknis mekanisme PPDB secara daring.

"Layanan bantuan teknis PPDB yang disediakan oleh Pusdatin Kemendikbud meliputi layanan data dan layanan aplikasi," jelas Hamid.

 

Tiga Layanan

Selanjutnya dia menjelaskan untuk layanan data, Pusdatin menyediakan data awal PPDB berupa data peserta didik pada pendidikan anak usia dini. Mulai dari kelas 6 Sekolah Dasar, Madrasah Ibtidaiyah, kelas 9 Sekolah Menengah Pertama/Madrasah Tsanawiyah, dan peserta didik Sekolah Luar Biasa (SLB) sesuai wilayah kabupaten/kota atau provinsi yang bersumber dari Data Pokok Pendidikan (Dapodik) Kemendikbud dan Education Management Information System Kementerian Agama.

Dia menjelaskan data awal tersebut dilaksanakan melalui tiga layanan, antara lain jaringan Backbone bagi kabupaten/kota atau provinsi yang sudah memiliki MoU, protokol API/web service (layanan unggah data) bagi kabupaten/kota atau provinsi yang memiliki sistem PPDB daring, serta unduh data awal peserta didik tingkat akhir bagi kabupaten/kota atau provinsi yang tidak memiliki Backbone atau Protocol API/web service.

Sedangkan untuk layanan aplikasi, kata dia, Pusdatin menyediakan layanan aplikasi PPDB daring diberikan bagi daerah yang belum memiliki sistem PPDB daring. Dia juga menjelaskan hanya dapat diberikan untuk pelaksanaan PPDB pada sekolah dasar dan sekolah menengah pertama.

"Tim Pusdatin Kemendikbud akan melakukan pendampingan secara daring kepada pemerintah daerah apabila terjadi kendala dalam penggunaan layanan aplikasi PPDB daring," jelas Hamid.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mentan Ajak Petani NTT Olah Sawah dan Ladang dengan Alsintan

Posted: 29 May 2020 09:25 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo mengajak para petani, khususnya di Nusa Tenggara Timur (NTT), untuk memaksimalkan olah tanam dengan alat mesin pertanian (alsintan). Ajakan tersebut disampaikan Mentan dalam Kunjungan Kerjanya di NTT.

Dalam kunjungan tersebut, Syahrul menyerahkan alat dan mesin pertanian (alsintan) berupa 43 Unit Traktor dan 1 unit Exacvator. Penyerahan alsintan diterima langsug oleh Gubernur NTT, Victor Laiskodat. Penyerahan ditandai juga dengan penandatanganan berita acara serah terima barang.

Setelah itu, Mentan menyempatkan diri melakukan peninjauan Toko Tani Indonesia Centre (TTIC), dilanjutkan dengan gerakan olah lahan menggunakan traktor roda 4 di lahan lokasi TJPS (tanam jagung panen sapi) di Desa Manusak, dan gerakan tanam jagung pola TJPS, serta pelepasan 2 kontainer jagung hasil TJPS.

"Saat ini, Indonesia dituntut untuk menghidupi dirinya sendiri, memenuhi kebutuhan pangannya sendiri. Oleh karena itu, tidak boleh ada sejengkal tanah yang dibiarkan menganggur. Setelah panen kita harus tanam lagi agar kita bisa memenuhi ketahanan pangan nasional. Untuk membantu pengolahan tanam, petani bisa memaksimalkan penggunaan alsintan," papar Mentan dikutip dari keterangan tertulis, Sabtu (30/5/2020).

 

Demi Kelancaran Pertanian

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengunjungi Kabupaten Kupang Nusa Tenggara Timur (NTT) untuk meninjau pertanaman jagung. (Dok Kementan)
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengunjungi Kabupaten Kupang Nusa Tenggara Timur (NTT) untuk meninjau pertanaman jagung. (Dok Kementan)

Sementara Dirjen Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) Kementan Sarwo Edhy, mengatakan Kementerian Pertanian menyerahkan sejumlah alsintan untuk Kabupaten Kupang.

"Untuk kelancaran pertanian di Kabupaten Kupang, Kementerian Pertanian melalui Ditjen PSP memberikan bantuan berupa 10 unit traktor roda 2, 48 pompa air, serta 17 cultivator. Kita harapkan bantuan alsintan ini bisa dimaksimalkan dan bisa membantu meningkatkan produktivitas pertanian di Kabupaten Kupang," tutur Sarwo Edhy.

 

Total Bantuan untuk NTT

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo melakukan kunjungan kerja ke di NTT, Jumat (29/05/2020). (Dok Kementan)
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo melakukan kunjungan kerja ke di NTT, Jumat (29/05/2020). (Dok Kementan)

Tidak hanya Kabupaten Kupang, Sariwo Edhy menjelaskan jika bantuan juga diberikan untuk Provinsi Nusa Tenggara Timur.

"Untuk provinsi, bantuan yang kita berikan berupa 539 pompa air yang kita harapkan bisa membantu pengairan di NTT, serta 61 cultivator. Bantuan-bantuan ini menjadi bagian dari komitmen kita untuk menggenjot pertanian. Serta mendukung Gerakan Ketahanan Pangan Nasional," papar Sarwo Edhy.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pengurangan Poin dan Pesta Gol Tandai Bergulirnya Sepak Bola Austria di Tengah Pandemi Corona

Posted: 29 May 2020 09:20 PM PDT

Liputan6.com, Wina - Kontroversi dan supremasi menandai kembali bergulirnya kompetisi sepak bola Austria di tengah pandemi virus Corona.

Polemik muncul setelah pimpinan klasemen LASK Linz dijatuhi hukuman pengurangan enam poin. Mereka mendapat sanksi berat karena dinilai bersalah melanggar protokol kesehatan saat menjalani sesi latihan.

Linz diketahui menggelar latihan dalam kelompok besar ketika aturan baru mengizinkan sesi kelompok kecil, dua pekan lalu.

Kubu Linz sudah minta maaf dan menyatakan nyaman berlatih bersama karena sudah beberapa kali menjalani tes virus Corona dan hasilnya negatif. Namun pembelaan tersebut tidak cukup bagi komite disiplin.

Otoritas menjatuhkan pengurangan 12 poin, yang penerapannya dibagi rata untuk musim reguler dan fase penentuan juara atau degradasi.

Akibat sanksi ini, Linz yang sebelumnya unggul tiga angka atas pesaing terdekat Red Bull Salzburg kini turun ke peringkat dua. Selain itu, Linz juga dijatuhi denda senilai 75 ribu euro (sekira Rp1,2 miliar).

Liga Austria dijadwalkan kembali bergulir di tengah pandemi virus Corona pada 2 Juni dengan kompetisi menyisakan 10 pertandingan.

Supremasi Salzburg

Gelandang Salzburg, Hwang Hee-Chan. (AFP/Paul Ellis)
Gelandang Salzburg, Hwang Hee-Chan. (AFP/Paul Ellis)

Di sisi lain, Red Bull Salzburg menunjukkan kehebatannya dengan mengalahkan Austria Lustenau 5-0 pada final Piala Austria di Stadion Worthersee, Sabtu (30/5/2020) dini hari WIB.

Gol datang dari Dominik Szobolai, bunuh diri Dominik Stumberger, Noah Okafor, Majeed Ashimeru, dan Sekou Koita. Mereka mempertahankan gelar sekaligus menambah koleksi titel menjadi tujuh sepanjang sejarah kompetisi.

Salzburg Berkibar

Hasil tersebut menjadi modal Salzburg untuk mempertegas dominasi. Mereka merupakan juara Austria dalam lima musim terakhir.

Penampilan impresif pada 2019/2020 sudah membuat bintang Salzburg diboyong raksasa Eropa, yakni Erling Haaland dan Takumi Minamino.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Kabar Baik! Vaksin Corona Diyakini 99 Persen Bekerja Efektif

Posted: 29 May 2020 09:17 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Ilmuwan China klaim berhasil kembangkan vaksin corona. Mereka yakin 99 persen vaksin tersebut bisa bekerja efektif tangkal virus

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Akhir Pekan, Harga Emas Antam Naik Tipis Rp 1.000 per Gram

Posted: 29 May 2020 09:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Harga emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) atau emas Antam naik tipis Rp 1.000 menjadi Rp 914 ribu per gram pada perdagangan Sabtu (30/5/2020). Sebelumnya, emas Antam dipatok pada harga Rp 913 ribu per gram.

Demikian pula harga buyback emas Antam naik Rp 2.000 menjadi Rp 815 ribu per gram. Harga buyback ini adalah jika Anda menjual emas, Antam akan membelinya di harga Rp 815 ribu per gram.

Saat ini, Antam menjual emas dengan ukuran mulai 0,5 gram hingga 1.000 gram. Hingga pukul 08.33 WIB, mayoritas ukuran emas Antam masih tersedia.

Untuk harga emas Antam bercorak batik dengan ukuran 10 gram ditetapkan Rp 9.290.000, sementara untuk ukuran 20 gram dijual Rp 18.030.000.

Harga emas Antam sudah termasuk PPh 22 sebesar 0,9 persen. Jika menyertakan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dapat memperoleh potongan pajak lebih rendah (0,45 persen).

Rincian Harga Emas

Dummy emas batangan terlihat saat pameran di Jakarta, Jumat (23/8/2019). Harga emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) atau emas Antam turun Rp 4.000 menjadi Rp 751 ribu per gram, pada perdagangan Jumat (23/8/2019).  (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Dummy emas batangan terlihat saat pameran di Jakarta, Jumat (23/8/2019). Harga emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) atau emas Antam turun Rp 4.000 menjadi Rp 751 ribu per gram, pada perdagangan Jumat (23/8/2019). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

* Pecahan 0,5 gram Rp 487.000

* Pecahan 1 gram Rp 914.000

* Pecahan 2 gram Rp 1.768.000

* Pecahan 3 gram Rp 2.627.000

* Pecahan 5 gram Rp 4.350.000

* Pecahan 10 gram Rp 8.635.000

* Pecahan 25 gram Rp 21.465.000

* Pecahan 50 gram Rp 42.845.000

* Pecahan 100 gram Rp 85.612.000

* Pecahan 250 gram Rp 213.765.000

* Pecahan 500 gram Rp 427.320.000

* Pecahan 1.000 gram Rp 854.600.000.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gubernur Edy Belum Izinkan Siswa Sumut ke Sekolah di Masa Transisi New Normal

Posted: 29 May 2020 09:15 PM PDT

Liputan6.com, Medan Sesuai Surat Keputusan (SK) Gubernur, Sumatera Utara (Sumut) memasuki masa transisi menuju new normal setelah status tanggap darurat bencana wabah penyakit akibat virus Corona COVID-19 berakhir 29 Mei 2020.

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut mempersiapkan kemungkinan pelaksanaan skenario pola hidup normal baru atau new normal yang bakal diterapkan pemerintah pusat.

"Saya tidak perlu mengeluarkan surat edaran lagi. Kita masuk masa transisi, untuk menentukan apakah kita akan menerapkan new normal, disorder, dan survival," kata Edy dalam rapat Petunjuk Strategis Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Pascastatus Tanggap Darurat di Pendopo Rumah Dinas Gubernur, Jalan Jenderal Sudirman, Kota Medan, Jumat (29/5/2020).

Proses untuk menentukan penerapan new normal tersebut butuh waktu, bisa seminggu bahkan dua minggu. Selama itu Pemprov Sumut akan menerima masukan dari berbagai pihak, bukan berarti warga bisa dengan bebas keluyuran keluar rumah.

Diungkapkan Edy, khusus untuk pendidikan, dirinya belum mengizinkan para siswa di Sumut untuk kembali ke sekolah. Karena harus dipersiapkan berbagai langkah untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 di lingkungan sekolah.

"Saya belum izinkan untuk anak-anak kembali ke sekolah," ujarnya.

Ditegaskan orang nomor satu di Sumut itu, untuk mempersiapkan new normal dirinya akan mempersiapkan beberapa langkah, seperti melakukan rapid test terhadap guru dan pegawai sekolah, melakukan sterilisasi secara periodik terhadap ruang kelas dan ruang guru.

"Juga pengaturan jam belajar mengajar, pengaturan tempat duduk siswa, pembatasan jumlah siswa dalam satu kelas hingga dilakukan pembatasan kegiatan ekstrakurikuler," tegasnya.

Menurut Edy, new normal jika diterapkan di Sumut harus disesuaikan dengan keadaan dan kebutuhan daerah masing-masing. Sebab ketika pemerintah pusat mengatakan akan menerapkan new normal, maka tidak boleh menolaknya.

"Jangan karena ingin cepat, disamakan semua langkah-langkah yang akan diterapkan," sebutnya.

 

Optimis

Saat ini yang terpenting adalah melakukan edukasi ke masyarakat hal apa saja yang harus dilakukan saat menjalani new normal.
Saat ini yang terpenting adalah melakukan edukasi ke masyarakat hal apa saja yang harus dilakukan saat menjalani new normal.

Kapolda Sumut, Irjen Pol Martuani Sormin Siregar, optimis Sumut akan mampu menjalankan new normal. Berkaca dari pelaksanaan takbiran dan Salat Idul Fitri, Martuani sangat apresiasi rakyat Sumut yang patuh.

"Saya optimis new normal bisa kita jalankan," ucapnya.

Diterangkan Kapolda, saat ini yang terpenting adalah melakukan edukasi ke masyarakat hal apa saja yang harus dilakukan saat menjalani new normal. Kemudian membentuk tim, bagaimana nanti new normal bisa diterapkan.

"Di sekolah misalnya, tidak mungkin menambah ruangan, untuk itu kita perlu melakukan pengaturan jam belajar, kemudian saat keluar rumah harus wajib menggunakan masker, masyarakat harus lebih diedukasi," terangnya.

New normal adalah tatanan, kebiasaan, dan perilaku yang baru berbasis pada adaptasi untuk membudayakan perilaku hidup bersih dan sehat. Skenario ini untuk mempercepat penanganan Covid-19 dalam aspek kesehatan dan sosial-ekonomi.

Pemerintah Indonesia telah mengumumkan rencana untuk mengimplementasikan skenario new normal dengan mempertimbangkan studi epidemiologis dan kesiapan regional.

Saksikan juga video pilihan berikut:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sulit Ditebak, Ini 5 Zodiak yang Suka Main Kode-kode dengan Pasangan

Posted: 29 May 2020 09:10 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Tidak semua orang menikmati suasana hubungan yang adem ayem. Maka dari itu, mereka akan memulai bermain kode-kode dengan pasangan mereka agar hubungan menjadi lebih dinamis.

Bukannya tak bisa berterus-terang, namun mereka memang sengaja melakukannya agar tak mudah bosan. Meski terkadang hal tersebut dapat memancing perseteruan dalam hubungan, namun mereka menikmatinya.

Meski tak selalu dapat menjadi patokan, tapi anda bisa menebak tingkah laku pasangan anda melalui zodiak yang mereka miliki. Hal ini bisa jadi membantu anda untuk memahami pasangan secara lebih baik.

Kira-kira siapa sajakah zodiak yang suka bermain kode-kode dengan pasangan? Apakah pacar anda termasuk? Berikut ulasan selengkapnya dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Sabtu (30/5/2020).

1. Gemini (21 Mei - 20 Juni)

ilustrasi pasangan cinta/copyright by Liderina (Shutterstock)
ilustrasi pasangan cinta/copyright by Liderina (Shutterstock)

Dikenal sebagai zodiak yang moody, Gemini akan mudah bosan ketika hubungannya berjalan adem ayem tanpa hambatan. Maka dari itu, mereka akan memulai bermain kode agar membuat hubungannya tetap dinamis.

Meski terkadang bisa menyebabkan sedikit pertikaian, tapi hal inilah yang dicari. Gemini merasa lebih mudah mengenal pasangan melalui amarah dan penyelesaian masalah bersama.

2. Libra (23 September - 22 Oktober)

ilustrasi cinta/copyright Shutterstock
ilustrasi cinta/copyright Shutterstock

Orang yang memiliki Zodiak Libra senang berada dalam sebuah hubungan. Menghabiskan waktu bersama orang yang kita cintai tentu saja lebih menyenangkan dari pada sendirian.

Zodiak ini juga dikenal sebagai zodiak yang selalu menempatkan orang lain sebelum dirinya sendiri. Ia bahagia hanya jika pasangannya bahagia. Maka dari itu, kadang kala ia sengaja bermain kode untuk menggoda pasangan agar hubungan terasa semakin dinamis.

3. Scorpio (23 Oktober - 21 November)

ilustrasi pasangan cinta/Photo by Howdy Hada from Pexels
ilustrasi pasangan cinta/Photo by Howdy Hada from Pexels

Dikenal sangat intens dan serius dalam menjalin hubungan, tapi ada kalanya Scorpio akan mengajak pasangannya untuk bermain kode. Hal ini kadang ia gunakan untuk mengetahui seberapa dalam perasaan pasangan kepadanya. Maka dari itu, jika pasangan anda adalah seorang Scorpio, maka memahami hal-hal detail tentangnya menjadi penting.

4. Sagittarius (22 November - 21 Desember)

ilustrasi pasangan cinta/Photo by JD Chow on Unsplash
ilustrasi pasangan cinta/Photo by JD Chow on Unsplash

Zodiak satu ini dikenal sebagai zodiak yang suka hal baru. Jiwa petualangnya sering kali membawa ia untuk mempelajari berbagai hal baru dan menaklukan semua tantangan yang ada. Maka dari itu, ia sering kali tidak bertahan lama dalam sebuah hubungan cinta.

Namun, sekali ia jatuh cinta, ia akan mati-matian mempertahankan pasangannya. Meskipun harus menjalani hubungan yang panas-dingin, tapi inilah yang membuatnya bertahan.

5. Pisces (19 Februari - 20 Maret)

ilustrasi pasangan bahagia/Photo by Smoke Weddings from Pexels
ilustrasi pasangan bahagia/Photo by Smoke Weddings from Pexels

Dalam sebuah hubungan, Pisces dikenal sebagai zodiak yang selalu total dalam berusaha. Pisces bahkan akan melakukan segalanya agar membuktikan rasa sayangnya untuk pasangan.

Maka dari itu ia pun akan menuntut hal yang sama meski tidak terang-terangan. Ia akan bermain kode supaya anda dapat memahami dan memberikan effort yang sama.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Pejalan Kaki Meninggal Akibat Ditabrak Pemotor di Tuban

Posted: 29 May 2020 09:05 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Inilah detik-detik terbakarnya motor yang terekam kamera warga di jalur Pantura, Desa Sugihwaras, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban. Kecelakaan terjadi antara sepeda motor dengan pejalan kaki desa setempat, Selasa siang.

Korban 67 tahun yang sedang menyeberang jalan ditabrak sepeda motor yang datang dari arah barat ke timur, dengan kecepatan tinggi. Korban meninggal dunia, saat dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah R. Koesma, Tuban. Sementara, kendaraan sepeda motor terseret sejauh 50 meter hingga terbakar. Demikian diberitakan pada Fokus, 27 Mei 2020.

"Pas jatuhnya itu keluar percikan dari sepeda motor karena tangkinya full dengan bensin, sehingga tutup bensin lepas dan akhirnya sepeda motor itu terbakar,"ungkap Iptu Khoirul Ahmad, Kanit Laka Polres Tuban.

Pengendara sepeda motor kini diamankan petugas Satlantas Polres Tuban untuk penyelidikan lebih lanjut.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jelang New Normal, Wapres Ma'ruf Amin: Covid-19 Beri Banyak Pengalaman

Posted: 29 May 2020 09:04 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengatakan, pandemi Corona Covid-19 memberikan banyak pengalaman. Menurut dia, dengan adanya situasi seperti saat ini, terlihat banyak celah yang harus dibenahi.

"Ternyata dari peristiwa ini, Covid-19 memberikan banyak pengalaman, banyak hal yang harus diperbaiki ya," ucap Wapres Ma'ruf Amin melalui keterangan tertulis, Sabtu (30/5/2020).

Dia menyebut, reformasi birokrasi adalah salah satu yang perlu mendapat sorotan perbaikan dan dirinya siap bertanggungjawab akan hal tersebut.

"Kita akan mulai upaya penataan dan perbaikan-perbaikan, terutama di dalam rangka reformasi birokrasi yang menjadi tugas saya yang dibebankan oleh Presiden," papar Ma'ruf.

Selain itu, lanjut dia, bidang ekonomi dan sumber daya manusia juga menjadi sorotan perbaikan karena menerima dampak yang tidak kecil akibat pandemi yang melanda Indonesia sejak Maret 2020 ini.

"Pemberdayaan kemiskinan, penataan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan stunting (kondisi gagal pertumbuhan pada anak akibat gizi buruk), maka semangat kerja baru diperlukan lagi dibandingkan dengan kemarin karena tantangan yang kita hadapi semakin berat," Wapres Ma'ruf Amin menandasi.

Fokus Jokowi

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meninjau kesiapan penerapan prosedur standar New Normal di Stasiun MRT Bundaran HI, Jakarta, Selasa (26/5/2020). Jokowi melakukan peninjauan kesiapan penerapan prosedur standar new normal di stasiun tersebut. (Tribunnews/Irwan Rismawan/Pool)
Presiden Joko Widodo atau Jokowi meninjau kesiapan penerapan prosedur standar New Normal di Stasiun MRT Bundaran HI, Jakarta, Selasa (26/5/2020). Jokowi melakukan peninjauan kesiapan penerapan prosedur standar new normal di stasiun tersebut. (Tribunnews/Irwan Rismawan/Pool)

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi meminta jajarannya menyiapkan strategi khusus untuk pariwisata di era new normal atau tatanan kehidupan baru. Menurut dia, pembukaan sektor pariwisara tahap awal akan fokus ke wisatawan domestik.

"Kita juga harus siapkan strategi khusus dalam promosi pariwisata kita di era new normal ini. Saya kira kita perlu fokus terlebih dahulu untuk mendorong pariwisata domestik, wisatawan domestik," ucap Jokowi dalam rapat terbatas melalui video conference, Kamis, 28 Mei 2020.

Selain itu, Jokowi meminta Menteri Pariwisata Wishnutama menyiapkan program promosi pariwisata di dalam negeri yang aman dari virus Corona Covid-19. Termasuk, menggencarkan promosi produk lokal dan atraksi pariwisatanya.

Jokowi menegaskan pembukaan sektor pariwisata di era new normal tersebut tetap harus mengikuti protokol kesehatan Covid-19. Dengan begitu, maka risiko penularan virus corona di area wisata dapat ditekan.

"Sekali lagi, tolong ini lapangannya diikuti dengan ketat sebelum kita membuka sehingga wisatawan baik domestik maupun luar bisa berwisata dengan aman dan masyarakat bisa produktif utamanya bagi pelaku-pelaku pariwisata," jelasnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: