Kamis, 28 Mei 2020

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Jokowi Sisir 245 Proyek Strategis Nasional Demi Dongkrak Pemulihan Ekonomi

Posted: 28 May 2020 10:05 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengaku menerima 245 usulan Proyek Strategis Nasional (PSN) yang akan digarap demi mendongkrak pemulihan sektor ekonomi saat pandemi virus corona atau Covid-19. Dia pun meminta jajarannya mengurus skema skala prioritas.

"Terkait dengan usulan 245 PSN baru, saya minta untuk betul-betul dilihat di lapangan, dihitung, dikalkulasi secara rinci, mana yang direkomendasi dan mana yang tidak direkomendasi," tutur Jokowi saat Rapat Terbatas (Ratas) online, Jumat (29/5/2020).

Jokowi menegaskan, pemerintah memprioritaskan percepatan pelaksanaan PSN yang langsung berdampak besar bagi penguatan ekonomi rakyat. Termasuk juga dalam pemulihan ekonomi nasional secara menyeluruh.

"Prioritas proyek yang memiliki daya ungkit besar kepada ekonomi pascapandemi, saya kira sangat penting untuk kita dahulukan," jelas dia.

Jokowi juga meminta para menteri membagi fokus dalam pemulihan sektor lainnya pascapandemi Covid-19. Seperti sektor pendidikan dan kesehatan yang memang sudah teragendakan dalam PSN.

"Walaupun saat ini kita tengah menghadapi pandemi, tapi agenda-agenda strategis yang sangat penting bagi bangsa dan negara kita, yang menjadi prioritas bagi kepentingan nasional, tidak boleh berhenti dan tetap harus kita lanjutkan," Jokowi menandaskan.

Urus Pembebasan Lahan

Presiden Joko Widodo memberikan sambutan saat membuka rapat kerja Kementerian Perdagangan 2020 di Istana Negara, Jakarta, Rabu (4/3/2020). Jokowi mengingatkan jajaran Kemendag agar segera mencari jalan keluar dari krisis yang disebabkan oleh virus corona (covid-19). (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Presiden Joko Widodo memberikan sambutan saat membuka rapat kerja Kementerian Perdagangan 2020 di Istana Negara, Jakarta, Rabu (4/3/2020). Jokowi mengingatkan jajaran Kemendag agar segera mencari jalan keluar dari krisis yang disebabkan oleh virus corona (covid-19). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Jokowi membagi fokus penguatan ekonomi rakyat di tengah penanganan pandemi virus corona atau Covid-19. Salah satu hal yang masih menjadi hambatan Proyek Strategis Nasional (PSN) sektor ekonomi sejauh ini adalah terkait pembebasan lahan.

"Selesaikan secepatnya-cepatnya berbagai hambatan bagi pelaksanaan PSN di lapangan. Saya menerima laporan bahwa hambatan yang paling besar masih pada urusan pembebasan lahan," tutur Jokowi dalam Rapat Terbatas (Ratas) yang digelar daring, Jumat (29/5/2020).

Jokowi memerintahkan jajaran menteri agar memprioritaskan percepatan pelaksanaan PSN, yang berdampak bagi penguatan ekonomi rakyat dan pemulihan ekonomi nasional.

"Saya mencatat beberapa PSN yang sangat penting bagi penguatan ekonomi rakyat misalnya seperti program sertifikasi tanah untuk rakyat, legalisasi lahan transmigrasi, reforma agraria, perhutanan sosial, serta peremajaan perkebunan rakyat," jelas dia.

Instruksi tersebut demi memastikan bahwa PSN yang dinilai sangat penting untuk rakyat tetap berjalan meski masih berfokus pada penananganan Covid-19.

"Saya ingin memastikan bahwa program-program ini tetap berjalan tetapi tetap mengikuti protokol kesehatan secara ketat," Jokowi menegaskan.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Prediksi New Normal yang Bakal Diterapkan Hotel-Hotel Dunia

Posted: 28 May 2020 10:02 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kendati belum sepenuhnya hilang, laporan kasus corona COVID-19 yang terus menurun di sejumlah negara membuat new normal digagas di banyak sektor, tak terkecuali hotel.

Sebagai salah satu bisnis yang harus menelan pil pahit akan penyebaran virus SARS-CoV-2, hotel pun mulai berbenah untuk kembali membuka pintu mereka dengan tetap memperhatikan keamanan tamu dan pekerja.

Mengutip laman Lonely Planet, Kamis, 28 Mei 2020, berikut sederet prediksi new normal yang bakal diterapkan di hotel.

1. Standar Kebersihan

Kebersihan hotel disebut bakal jadi salah satu faktor krusial yang menentukan tamu mau menginap atau sebaliknya. Karenanya, standar kebersihan dengan pembersihan secara menyeluruh dikatakan bakal dilakukan.

Pemberlakuannya termasuk di kamar, ruang rapat, dan ruang umum yang berada dalam properti tersebut. Demi mencapai ekspektasi ini, American Hotel and Lodging Association bahkan telah merilis program bernama Safe Stay untuk menyusun praktik terbaik di industri tersebut.

Di bawah program baru Hilton Clean Stay, kamar hotel bahkan akan dikunci sementara setelah tamu check-out untuk melakukan pembersihan menyeluruh. Pembersihan ekstra pun dilakukan di tempat-tempat yang sering dipegang, termasuk tombol lampu, pegangan pintu, remote TV, dan termostat.

2. Layanan Makanan

Ilustrasi buffet hotel. (dok. Naim Benjelloun/Pexels/Dinny Mutiah)
Ilustrasi buffet hotel. (dok. Naim Benjelloun/Pexels/Dinny Mutiah)

Breakfast buffet dikatakan hampir tak akan ada di masa pandemi. Pasal, menerapkan social distancing hampir tak mungkin dalam kegiatan tersebut, dan risiko terlalu besar karena akan mengumpulkan tamu dalam jumlah sekian banyak.

Penyajian makanan secara individu atau hanya boleh mengambil terus kembali ke kamar disebut bakal jadi protokol baru. Juga, makanan dan minuman di mini bar kamar dikatakan akan dihilangkan karena keberadaannya terlalu berisiko menyebarkan virus.

Makanan yang diantarkan ke kamar pun akan ditinggalkan di luar pintu untuk diambil sendiri oleh tamu.

3. Improvisasi Fasilitas Lain di Hotel

Ilustrasi hotel. (iStockphoto)
Ilustrasi hotel. (iStockphoto)

Bersantai di kolam renang atau menggunakan fasilitas kebugaran pun akan mengikuti protokol baru dalam pelaksanaan. Sebagai contoh, penggunaan fasilitas kebugaran akan berjadwal sesuai nomor kamar sehingga Anda tak bisa datang di sembarang jam.

Ini pun dengan catatan semua peralatan olahraga dibersihkan secara menyeluruh setelah digunakan satu orang.

Juga, kursi tepi kolam renang pun akan berjarak setidaknya 1,5 meter satu sama lain. Menurut Pool Water Treatment Advisory Group, kolam renang harusnya aman selama dibersihkan secara menyeluruh.

Kemudian, penerapan social distancing akan tetap berlaku di kolam renang dan ruang ganti.

4. Proses Check-in

Ilustrasi hotel. (iStockphoto)
Ilustrasi hotel. (iStockphoto)

Bagi hotel yang tak menerapkan self check-in, perubahannya adalah penetapan jarak aman selama proses tersebut dengan partisi meja depan dan terdapat hand sanitizer di sana. Beberapa hotel pun akan memberlakukan pengecekan suhu tubuh sebelum masuk.

"Pegawai kami pun akan melalui proses yang sama (pengecekan suhu tubuh)," ujar representasi Millennium Hotels.

5. Bakal Lebih Minimalis

Ilustrasi kamar hotel. (dok. pexels.com/Pixabay)
Ilustrasi kamar hotel. (dok. pexels.com/Pixabay)

Sementara sebagian tamu suka dengan sentuhan mewah di kamar hotel, sepertinya minimalis bakal jadi wajah baru di sini. Dengan lebih sedikit barang, proses disinfeksi akan lebih mudah dan cepat dilakukan.

Amari Watergate di Bangkok telah memutuskan untuk meniadakan beberapa dekorasi, pun dengan Four Seasons Hotel di New York City yang menanggalkan gantungan baju dan ekstra linen, serta bantal dari kamar hotel mereka.

6. Didominasi Turis Lokal

Ilustrasi hotel | unsplash.com/@taylorgsimpson
Ilustrasi hotel | unsplash.com/@taylorgsimpson

Dengan larangan perjalanan yang masih berlaku di sekian banyak tempat, staycation diperkirakan masih akan dilakukan warga lokal.

"Lebih dari 50 persen properti yang dipesan di Bookcing,com selama Maret dan April berlokasi masih di daerah si tamu bertinggal. Juga, pelanggan akan makin melihat pemesanan yang fleksibel untuk memberi rasa tenang," ucap Pepijn Rijvers, Senior Vice President of Accommodation Booking.com.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bisa Bahasa Jawa, Ini Sosok Chunchun Meares, Anggota Angkatan Laut AS yang Asli Ponorogo

Posted: 28 May 2020 10:01 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Saat kapal USS Navy Blue Ridge berlabuh di Jakarta pada awal Mei 2019 silam, ada sosok yang anggota Angkatan Laut AS yang menarik perhatian publik. Sosok berkulit sawo matang itu memiliki paras seperti orang Indonesia dan ikut turun saat kapal itu datang untuk melakukan kunjungan kerja sama pertahanan.

Nama sosok itu yakni Chunchun Meares. Ia merupakan anggota Angkatan Laut AS keturunan asli Indonesia yang telah berpangkat Letnan II.

 

Sudah jadi warga negara AS

Doc: navyoutreach.blogspot.com
Doc: navyoutreach.blogspot.com

Meares mengakui bahwa dirinya lahir di Ponorogo. Hanya saja, ia dibesarkan di Amerika Serikat.

"Saya lahir di Ponorogo dan sejak umur 13 tahun pindah ke Amerika Serikat," tuturnya.

Meski kedua orang tuanya berasal dari Indonesia, kini Meares dan orang tuanya telah mendapat kewarganegaraan AS karena telah lama tinggal di sana.

Sebab, syarat utama untuk bergabung dengan Angkatan Laut AS adalah harus sudah menjadi warga negara AS. Jika tidak, tak mungkin ia bergabung dengan angkatan laut tersebut.

 

Pertama kalinya pulang dengan seragam

Liputan6.com/Happy Ferdian Syah Utomo
Liputan6.com/Happy Ferdian Syah Utomo

Meares telah beberapa kali pulang ke Indonesia, tapi kepulangannya kali ini terasa berbeda. Sebab, kali ini pertama kalinya Meares pulang dengan seragam Angkatan Laut AS.

"Saya cukup sering pulang ke Indonesia. Tapi tidak dengan seragam ini. Jadi ini sangat spesial bagi saya," ujar Meares.

 

Ingin hubungan Indonesia-AS makin erat

Letnan Angkatan Laut AS Joe Keiley berdiri di geladak helly Kapal komando Amerika Serikat USS Blue Ridge (LCC-19) yang berlabuh di dermaga JICT 2, Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Rabu (1/5/2019). Kapal perang tersebut memiliki panjang 194 meter dan berat 22,500 lbs. (AP/Dita Alangkara)
Letnan Angkatan Laut AS Joe Keiley berdiri di geladak helly Kapal komando Amerika Serikat USS Blue Ridge (LCC-19) yang berlabuh di dermaga JICT 2, Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Rabu (1/5/2019). Kapal perang tersebut memiliki panjang 194 meter dan berat 22,500 lbs. (AP/Dita Alangkara)

Sejauh ini, Chunchun Meares adalah satu-satunya pria berdarah Indonesia yang menjadi bagian dari Angkatan Laut US. Ia berharap, dengan kunjungan USS Blue Ridge ke Indonesia, hubungan antara Indonesia dengan AS terutama dalam bidang pertahanan semakin kuat.

 

Bisa berbahasa Jawa

Doc: Youtube.com/Iwan Alexander
Doc: Youtube.com/Iwan Alexander

Uniknya, meski telah lama tinggal di AS, Meares tetap bisa berbahasa Jawa. Pria itu ternyata tak lupa akan bahasa yang biasa ia gunakan saat tinggal di Ponorogo, Jawa Timur.

Saat ditanya oleh Youtuber Iwan Alexander seperti dalam vlog-nya: "Bisa berbahasa Jawa?"

"Iso lah (bisa lah)," tukas Meares dengan bahasa Jawa sambil tertawa.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Terasi dan Penolakan Upeti Kerajaan Cirebon ke Padjadjaran oleh Sunan Gunung Jati

Posted: 28 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Cirebon - Terasi salah satu produk kuliner khas Cirebon yang tidak pernah sepi peminat, baik penduduk asli Cirebon maupun pengunjung yang berlibur ke Pantura Jawa Barat ini.

Seperti diketahui, terasi Cirebon merupakan salah satu jenis bumbu masak yang terbuat dari udang kecil atau rebon. Sejak dulu warga Cirebon mengolah udang kecil menjadi terasi.

Bahkan, Filolog Cirebon Opan Safari menuturkan, terasi Cirebon sudah ada sebelum kerajaan Cirebon berdiri. Meski kenyataannya saat ini perajin rumahan terasi di Cirebon perlahan semakin sulit dicari.

"Jadi kemungkinannya terasi ada sejak zaman kerajaan Singapura," sebut Opan, Jumat (29/5/2020).

Peristiwa monumental awal mula masa kejayaan Terasi Cirebon yakni pada tahun 1415. Pangeran Cakrabuana atau Mbah Kuwu Cirebon yang merupakan utusan dari Kerajaan Singapura mendirikan padukuhan pertama bernama Cirebon.

Salah satu profesi dari Pangeran Cakrabuana adalah pencari udang di pesisir Cirebon. Udang hasil tangkapannya tersebut diolah sedemikian rupa menjadi terasi dan lebih bernilai.

"Sejak saat itu terasi olahan Pangeran Cakrabuana sangat dikenal dan mampu membawa nama Cirebon diangkat menjadi Ketumenggungan oleh Kerajaan Padjajaran," sebutnya.

Ia menceritakan, kenikmatan Terasi Cirebon juga membuat Pangeran Cakrabuana diangkat menjadi Tumenggung Kelimangana di bawah kekuasaan Kerajaan Padjajaran.

"Saat itu Cirebon harus membayar upeti kepada Padjajaran berupa garam dan terasi. Upetinya dikirim ke Desa Balerante Kecamatan Palimanan setelah itu dibawa ke Rajagaluh dan diteruskan ke Bogor," tuturnya.

Menolak Upeti

Terasi salah satu bumbu masakan khas Cirebon kini menjadi oleh-oleh khas. Foto (Liputan6.com ./ Panji Prayitno)
Terasi salah satu bumbu masakan khas Cirebon kini menjadi oleh-oleh khas. Foto (Liputan6.com ./ Panji Prayitno)

Hingga saat ini, Terasi Cirebon masih digemari oleh masyarakat pribumi maupun wisatawan. Ciri khas aroma udang rebon tak menghilangkan identitas bumbu masak yang menjadi saksi bisu perjalanan sejarah Cirebon.

Dalam perjalanannya, Terasi Cirebon menjadi salah satu alasan dan momen kerajaan Cirebon untuk memerdekakan diri dari kerajaan Padjajaran.

Opan Safari mengatakan, seiring berkembangnya pemberian upeti berupa garam dan terasi dari Cirebon kepada Padjajaran, saat itu Pangeran Cakrabuana melantik Syekh Syarif Hidayatullah (Sunan Gunung Jati) menjadi Raja Cirebon secara sepihak.

Setelah melantik Sunan Gunung Jati, Kerajaan Cirebon menghentikan pengiriman upeti berupa garam dan terasi yang biasanya dikirim ke Desa Balerante Kecamatan Palimanan Kabupaten Cirebon.

Mendengar sikap Kerajaan Cirebon menghentikan Upeti, Kerajaan Padjajaran mengirim pasukan ekspedisi khusus pertama ke Cirebon.

"Pasukan ekspedisi khusus yang pertama itu dipimpin langsung oleh Tumenggung Jagabayan dengan jumlah 40 orang," sebutnya.

Ia menceritakan, dalam ekspedisi tersebut, Tumenggung Jagabayan menggelar dialog bersama Pangeran Cakrabuana dan Sunan Gunung Jati untuk memberi penjelasan mengenai penghentian upeti mereka kepada Kerajaan Padjajaran.

Sunan Gunung Jati pun menegaskan diri menolak konsep upeti lantaran masyarakat Cirebon belum sejahtera.

"Bagi Sunan Gunung Jati konsep itu tidak adil dan akhirnya di Cirebon konsep upeti diubah menjadi zakat karena sebelum rakyat makmur Cirebon tidak akan memberikan upeti. Dari yang dulu masyarakat miskin harus memberi upeti kepada yang kaya atau pejabat kerajaan kini yang kaya harus membayar zakat kepada masyarakat miskin," ujar dia.

Pasukan Padjadjaran

Terasi salah satu bumbu masakan khas Cirebon kini menjadi oleh-oleh khas. Foto (Liputan6.com ./ Panji Prayitno)
Terasi salah satu bumbu masakan khas Cirebon kini menjadi oleh-oleh khas. Foto (Liputan6.com ./ Panji Prayitno)

Dari dialog tersebut, pasukan ekspedisi khusus Padjajaran yang dipimpin oleh Tumenggung Jagabayan menyatakan diri tertarik dengan konsep Islam yang diterapkan oleh Sunan Gunung Jati. Pasukan ekspedisi khusus pertama tersebut juga akhirnya masuk Islam.

"Ya walhasil pengiriman ekspedisi khusus yang pertama tidak jadi perang malah masuk Islam," sambungnya.

Kerajaan Padjajaran kembali mengirim pasukan ekspedisi khusus kedua dipimpin langsung oleh Tumenggung Jagasatru.

"Saat ekspedisi pertama gagal, adik Pangeran Cakrabuana yakni Kian Santang langsung melihat apa yang terjadi di Cirebon dan seketika itu menyatakan diri bergabung dengan Cirebon untuk menghalai pasukan ekspedisi Tumenggung Jagasatru," ujarnya.

Kedatangan pasukan ekspedisi pimpinan Tumenggung Jagasatru juga diawali dengan dialog. Mendengar penjeasan konsep Islam yang dipaparkan Sunan Gunung Jati, Tumenggung Jagasatru bersama pasukannya pun kembali menyatakan diri masuk Islam.

"Ekspedisi yang ketiga dikirim lagi dipimpin langsung Tumenggung Lembu Sastra. Ekspedisi ketiga ini akan melakukan serangan fajar. Nah saat serangan Fajar yang dilakukan di Gunung Sembung pasukan khusus Tumenggung Lembu kaget melihat saat fajar mereka sudah beraktifitas (sholat subuh) sehingga penyerangan berhasil digagalkan dan Tumenggung Lembu Sastra bersama pasukannya juga masuk Islam," katanya.

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ban Serep Jadi Penyebab Kecelakaan 2 Motor Sport, Begini Kronologisnya

Posted: 28 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sebelum berkendara sebaiknya pengemudi sebaiknya selalu memeriksa kondisi kendaraan. Tak hanya mesin, komponen pendukung seperti rem dan ban cadangan juga harus diperhatikan agar tak menjadi penyebab kecelakaan.

Dilansir akun Instagram @agoez_bandz4, terlihat sebuah video memperlihatkan dua motor sport mengalami kecelakaan karena ban cadangan pada mobil terlepas.

Berkendara di jalan yang cukup ramai, sebuah ban mobil secara tiba-tiba terlepas dan menghantam sebuah motor yang sedang melaju di jalan. Tak juga berhenti, ban tersebut akhirnya kembali membuat pemotor terjatuh.

Mobil yang tak mengetahui ban cadangannya terlepas tak berhenti dan tetap melanjutkan perjalanan. Meski tak ada korban jiwa, tiga orang yang terlibat kecelakaan terlihat mengalami luka dan motor yang digunakan mengalami kerusakan.

 

Komentar Netizen

"Langsung jual aja tuh ban+velg mobil paling sebiji bisa laku 400rb. Lumayan bisa buat ganti ruginya korban luka & perbaikan motor," tulis @otomotif_antusias.

"Bener bener apes si itu, di takedown ban serep mobil yg ada didepannya," tulis @394.miles.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

3 Tips Jaga Tubuh Tetap Sehat Selama Work From Home

Posted: 28 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Sudah hampir tiga bulan sebagian besar diantara kita bekerja dari rumah alias work from home. Aktivitas yang hanya di rumah terkadang membuat malas bergerak dan makan sesuka hati. Alhasil, badan jadi terasa lemas. 

Atlet Olimpiade Inggris sekaligus Vice President Worldwide Sports Performance and Fitness Herbalife Nutrition, Samantha Clayton membagikan tips tetap sehat dan bugar selama work from home. Apa saja? Mari kita simak.

1. Pertahankan rutinitas

Lebih baik tetap konsisten melakukan rutinitas kerja 'normal' dengan tetap bangun pagi, mandi, berpakaian kerja, minum kopi atau teh, mengatur meja kerja dan bekerja seperti biasanya. Menjaga rasa 'normal' ini akan membantu tetap fokus pada tugas-tugasmu.

2. Olahraga teratur

Sebaiknya menyediakan waktu selama 30 menit setiap hari untuk berolahraga. Jika menjadikan olahraga sebagai bagian dari jadwal harian, nantinya olahraga akan menjadi sesuatu yang dibutuhkan di tengah hari-hari kerja yang monoton.

Sebagai tambahan, ada penelitian yang menghubungkan duduk untuk waktu yang lama dengan sejumlah masalah kesehatan yang dapat timbul seperti diabetes tipe 2, penyakit kardiovaskular, dan nyeri punggung. Bahkan jika'menjaga kesehatan bukan menjadi prioritas bagi, ketahuilah bahwa tubuh akan secara alami melakukan pelepasan endorfin selama melakukan olahraga sehingga akan meningkatkan mood.

Oleh karena itu, selama masa penuh tekanan seperti ini salah satu manfaat terbesar dari melakukan olahraga teratur adalah membuat anda dapat melaksanakan kegiatan sehari-hari dan melalui kehidupan dengan perasaan yang lebih ringan.

 

Diet seimbang

ilustrasi makanan bergizi/pexels
ilustrasi makanan bergizi/pexels

3. Diet Seimbang

Mengelola rutinitas olahraga, mengonsumsi makanan sehat dan cukup istirahat adalah beberapa cara terbaik yang dapat dilakukan untuk mendapatkan hasil fisik dan emosional terbaik. Mengonsumsi camilan sehat seperti buah-buahan, keju, dan yogurt tidak hanya akan membuat kenyang, tetapi juga mudah untuk dinikmati ketika lupa waktu karena bekerja sepanjang hari.

Selain itu, diet seimbang dengan banyak protein akan membuat perut merasa kenyang sehingga tidak terus menerus mengunjungi lemari es.

 

 

Penulis: Anisha Saktian Putri/Fimela.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gugus Tugas COVID-19 Magetan Lacak Asal Penularan Pasien Baru COVID-19

Posted: 28 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Jumlah pasien positif COVID-19 di Kabupaten Magetan Jawa Timur, bertambah satu orang dari sebelumnya 71 orang, sehingga totalnya menjadi 72 orang terinfeksi virus Sars-CoV-2 yang menyebabkan COVID-19.

"Update terbaru peta sebaran COVID-19 di Kabupaten Magetan per Rabu, 27 Mei 2020, ada tambahan satu kasus terkonfirmasi positif COVID-19, sehingga total pasien positif COVID-19 menjadi 72 orang," ujar Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Magetan Saif Muchlissun dalam keterangannya di Magetan, Kamis.

Sesuai data, pasien baru positif corona ini warga Kecamatan Kawedanan berusia 24 tahun. Tim gugus tugas pun melakukan pelacakan atau tracing untuk mengetahui asal pasien tersebut tertular COVID-19, dilansir dari Antara.

Muchlis, sapaan Saif Muchlissun, menambahkan, selain ada penambahan kasus positif COVID-19, kabar baiknya terdapat juga penambahan pasien yang sembuh.

"Ada pasien yang dinyatakan sembuh dari COVID-19 setelah hasil dua kali tes swabnya negatif," kata dia.

 

Warga Diminta Terus Waspada

Tenaga medis mengambil sampel darah saat rapid test Covid-19 gratis di danau Asya Jakarta Garden City, Jakarta Timur (28/5/2020).Perumahan  Asya memberikan layanan rapid test sebagai upaya membantu pemerintah dalam menekan penyebaran Covid-19 dengan konsep drive thru. (Liputan6.com/Fery Pradolo)
Tenaga medis mengambil sampel darah saat rapid test Covid-19 gratis di danau Asya Jakarta Garden City, Jakarta Timur (28/5/2020).Perumahan Asya memberikan layanan rapid test sebagai upaya membantu pemerintah dalam menekan penyebaran Covid-19 dengan konsep drive thru. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Pasien sembuh itu adalah pasien ke-13 yang sebelumnya sempat menjalani perawatan di rumah sakit Mempawah, Kalimantan Barat, serta pasien ke-46 yang berprofesi sebagai tenaga kesehatan. Selanjutnya, keduanya wajib menjalani isolasi mandiri di rumah selama 14 hari.

Dengan tambahan satu pasien corona itu, maka kasus positif COVID-19 di Magetan per tanggal 27 Mei 2020 tercatat sebanyak 72 orang.

Dari 72 pasien COVID-19 tersebut, sebanyak tiga orang meninggal dunia, 40 orang telah dinyatakan sembuh, dan 29 orang lainnya masih menjalani perawatan dan karantina.

Pihaknya meminta warga Magetan terus meningkatkan kewaspadaan juga menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran COVID-19. Yakni, hidup bersih dan sehat, selalu memakai masker bila terpaksa keluar rumah, serta sering cuci tangan dengan sabun.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jalan Panjang Pemulihan UMKM Sigi Usai 'Digebuk' 2 Bencana Dahsyat

Posted: 28 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Palu - Nasib ribuan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Sigi terus tertekan digebuk dua bencana besar. Belum juga pulih pascagempa tahun 2018 lalu, kini harus berhadapan dengan pandemi Covid-19. Meski begitu Pemkab Sigi terus mengupayakan pemulihan.

Pandemi Covid-19 yang masih terjadi makin menggebuk sektor ekonomi di Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, Khususnya sektor UMKM. Kondisi itu makin menyulitkan pelaku UMKM di daerah yang terletak di selatan dari Kota Palu tersebut bangkit usai bencana gempa dan likuefaksi pada September 2018 lalu.

Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Sigi mencatat, akibat pandemi global virus tersebut hingga Mei 2020 sebanyak 174 UMKM di Sigi terdampak. Dari jumlah itu, sebanyak 80 UMKM tidak lagi beroperasi.

Jumlah tersebut belum termasuk data pelaku usaha terdampak bencana gempa September 2018 lalu yang mencapai 3.006 UMKM yang hingga Mei tahun 2020 baru 615 usaha yang mendapat stimulan pemulihan ekonomi.

Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Sigi, Samuel Yansen Pongi, mengungkapkan pendataan yang dilakukan terhadap pelaku usaha yang terdampak Covid-19 terus dilakukan sambil mengintervensi dengan strategi penyesuaian kondisi yang terjadi.

"Kami terus melihat potensi yang bisa dikembangkan. Misalnya, pelaku UMKM yang bertahan seperti jasa menjahit, didorong untuk membuat APD untuk memenuhi Kebutuhan di Sigi," Samuel menjelaskan.

Kata Samuel, pembuatan APD oleh pelaku usaha lokal menjadi fokus pemulihan lantaran kebutuhan yang besar terhadap perlengkapan kesehatan itu saat ini di Sigi, baik untuk penanganan Covid-19 maupun masyarakat umum. Harapannya, refocusing anggaran penanganan Covid-19 oleh Pemkab Sigi bisa terserap untuk pemulihan ekonomi lokal.

"Refocusing anggaran Sigi diupayakan juga dihabiskan di Sigi untuk pelaku UMKM, utamanya pembuatan APD, termasuk pembuatan bilik-bilik disinfektan dan APD," kata dia.

Di samping itu, upaya membantu pemasaran bagi produk jenis usaha yang punya potensi peminat dari luar daerah dilakukan secara online agar mudah diakses dan dipromosikan.

Berdasarkan data Dinas ketenagakerjaan dan Transmigrasi Sulteng, hingga akhir April tahun 2020, tercatat jumlah pekerja sektor UMKM yang dirumahkan sebagai dampak Covid-19 sebanyak 902 pekerja. Jumlah itu bisa terus bertambah jika situasi pandemi virus itu tidak membaik.

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

7 Cara Mengatasi Rambut Kering dan Mengembang, Kenali Penyebabnya

Posted: 28 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Cara mengatasi rambut kering dan mengembang bisa dilakukan dengan mengenal penyebabnya terlebih dahulu. Perawatan yang tepat diperlukan untuk membuat rambut senantiasa sehat dan mudah diatur. Apalagi hal ini sangat memengaruhi penampilan, terutama untuk wanita. 

Rambut kering biasanya terjadi karena kulit kepala tidak dapat memproduksi minyak yang cukup untuk melembapkan rambut. Hal ini juga bisa terjadi karena rambut kehilangan kelembapannya akibat kerusakan kutikula atau lapisan pelindung rambut.

Cara mengatasi rambut kering dan mengembang harus memperhatikan perawatan yang tepat. Menemukan sampo dan kondisioner yang tepat serta menggunakan bahan-bahan perawatan rambut yang alami, seperti minyak kelapa dan minyak zaitun bisa membuat rambut menjadi lebih lembap dan mudah diatur.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Minggu (17/5/2020) tentang cara mengatasi rambut kering dan mengembang

Penyebab Rambut Kering dan Mengembang

Rambut Kering dan Mengembang. (via: volosyki.ru)
Rambut Kering dan Mengembang. (via: volosyki.ru)

Sebelum mengenali cara mengatasi rambut kering dan mengembang, kamu perlu mengetahui penyebabnya. Biasanya hal ini dapat disebabkan karena kamu terlalu sering mencuci rambut atau menggunakan sampo berbahan kimia. Selain itu, kebiasaan mengeringkan rambut dengan blow, dan sering menggunakan pelurus rambut atau pengeriting rambut juga menyebabkan rambut kering dan mengembang.

Penyebab rambut kering dan mengembang juga dipengaruhi oleh rambut terpapar sinar matahari, angin, dan udara yang kering tanpa perlindungan yang cukup. Sering melakukan perawatan rambut yang menggunakan bahan kimia, seperti pewarnaan, pengeritingan, atau pelurusan rambut secara permanen juga tidak baik, karena dapat membuat rambut kering dan mengembang.

Cara Mengatasi Rambut Kering dan Mengembang

Ilustrasi keramas
Ilustrasi keramas

Jangan Terlalu Sering Mencuci Rambut

Salah satu cara mengatasi rambut kering dan mengembang adalah dengan menghindari mencuci rambut terlalu sering. Kebiasaan mencuci rambut setiap hari pada orang-orang yang memiliki rambut kering dan mengembang malah membuat masalah tersebut semakin parah. Bahkan bisa merusak rambut.

Kamu sebaiknya mencuci rambut 1-2 kali dalam seminggu, atau mencucinya saat rambut sudah terasa kotor.

Menggunakan Bahan Alami

Kamu juga bisa mengoleskan minyak dari bahan alami sebagai cara mengatasi rambut kering dan mengembang. Salah satu minyak alami yang bisa mempertahankan kelembapan rambut, serta melembutkan dan memperkuat rambut hingga ke akarnya adalah minyak zaitun.

Selain minyak zaitun, kamu juga dapat memanfaatkan minyak kelapa sebagai cara mengatasi rambut kering dan mengembang. Minyak kelapa diyakini dapat melembapkan rambut sekaligus melindunginya dari kerusakan.

Cara Mengatasi Rambut Kering dan Mengembang

Rambut Kering dan Mengembang ©Shutterstock
Rambut Kering dan Mengembang ©Shutterstock

Gunakan Sampo Berbahan Ringan

Cara mengatasi rambut kering dan mengembang memang terkait dengan perawatannya. Oleh karena itu, memilih sampo berbahan ringan wajib dilakukan. Gunakan sampo berbahan ringan yang dibuat khusus untuk mengatasi rambut kering dan mengembang.

Hindari menggunakan sampo berbahan sulfat, dan pilihlah sampo yang hanya mengandung sedikit deterjen. Selain itu, hindari pula produk sampo yang mengandung alkohol, karena bisa membuat rambut menjadi semakin kering.

Gunakan Kondisioner

Selain pemilihan sampo, kamu juga perlu melengkapinya dengan menggunakan kondisioner setekah keramas. Menggunakan kondisioner setelah membersihkan rambut dengan sampo dapat membuat kultikula rambut tetap sehat dan menjaga kadar minyak alami di rambut. Selain itu, kondisioner juga dapat membuat rambut menjadi lembap dan lebih sehat.

Cara Mengatasi Rambut Kering dan Mengembang

Penggunaan Alat Styling Rambut. (via: cantikalamiah.com)
Penggunaan Alat Styling Rambut. (via: cantikalamiah.com)

Batasi Penggunaan Alat Styling Rambut

Cara mencegah rambut kering dan mengembang selanjutnya adalah membatasi penggunaan alat styling rambut. Penggunaan alat-alat seperti pengering rambut, catokan, dan pengeriting yang memberikan panas ke rambut dapat merusak rambut jika terlalu sering dipakai.

Menggunakan Topi saat Keluar Rumah

Menggunakan topi saat keluar rumah juga perlu dilakukan sebagai cara mengatasi rambut kering dan mengembang. Hal ini untuk melindungi rambut dari panas dan paparan sinar matahari terlalu lama. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan penutup kepala saat mandi atau ketika berenang di kolam renang atau laut. Hal ini untuk melindungi rambut dari klorin dan air garam.

Mengonsumi Makanan Sehat

Perawatan rambut juga harus dilakukan dari dalam tubuh. Kamu bisa mengonsumsi makanan sehat seperti ikan salmon sebagai salah satu cara mengatasi rambut kering dan mengembang. Konsumsi ikan salmon dapat membantu membuat rambut lebih sehat dan berkilau. Selain itu, kamu juga bisa mengonsumsi sayur bayam untuk mengatasi rambut yang rapuh, dan jambu biji untuk mencegah kerusakan rambut.

Jika masalah rambut kering dan mengembang tidak kunjung reda setelah melakukan berbagai cara di atas, sebaiknya segera konsultasikan ke dokter.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Telan Dana Rp 8 Triliun, Pembangunan 5 Bali Baru Sudah Capai 33 Persen

Posted: 28 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus menyelesaikan pekerjaan infrastruktur di 5 Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Prioritas di tengah pandemi virus corona (Covid-19). Kelima kawasan tersebut adalah Danau Toba, Borobudur, Mandalika, Labuan Bajo dan Manado-Likupang,

Kelima kawasan wisata yang dipersiapkan menjadi Bali Baru tersebut diharapkan dapat mendukung produktivitas sektor pariwisata pada tatanan normal baru (new normal).

"Dalam tatanan normal baru untuk hidup berdamai dengan pandemi Covid-19, pemerintah meyakini bahwa sektor ekonomi utama yang dapat rebound dengan cepat adalah sektor pariwisata. Untuk itu, tidak ada kegiatan pembangunan infrastruktur pada 5 KSPN yang dihentikan," kata Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dalam keterangan tertulis, Jumat (29/5/2020).

Anggaran sebesar Rp 8,82 triliun telah dialokasikan oleh Kementerian PUPR untuk pembangunan infrastruktur di 5 Bali baru tersebut, yang dilaksanakan sejak 2019-2021.

Rinciannya, sebesar Rp 1,67 triliun untuk Tahun Anggaran (TA) 2019, Rp 4,19 triliun pada TA 2020, dan Rp 2,96 triliun untuk TA 2021. Alokasi anggaran pada 2021 nanti merupakan paket lanjutan Multi Years Contract (MYC) lantaran adanya perubahan dari Single Year Contract (SYC) ke kontrak tahun jamak (MYC).

 

Khusus 2020

Untuk 2020 anggaran sebesar Rp 4,19 triliun dialokasikan untuk 190 kegiatan, yakni Danau Toba 70 kegiatan senilai Rp 1,38 triliun, Borobudur 32 kegiatan senilai Rp 1 triliun, Mandalika 21 kegiatan senilai Rp 600 miliar, Labuan Bajo 42 kegiatan senilai Rp 870 miliar, dan Manado-Likupang 25 kegiatan senilai Rp 320 miliar.

Dari 190 kegiatan tersebut, konstruksi fisiknya telah mencapai 33 persen atau setara Rp 1,47 triliun. Sementara kegiatan swakelola berjalan mencapai 19 persen senilai Rp 1,32 triliun untuk pembebasan lahan dan rumah swadaya. Sedangkan proses lelang berjalan mencapai 48 persen senilai Rp 1,39 triliun.

Infrastruktur KSPN yang dibangun Kementerian PUPR mencakup konektivitas seperti penanganan jalan dan jembatan, bidang sumber daya air seperti pembangunan tampungan air dan infrastruktur pengendali banjir, bidang permukiman diantaranya penataan kawasan dan peningkatan kapasitas tempat pembuangan sampah, dan bidang perumahan meliputi pembangunan sarana hunian pendukung kawasan pariwisata.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Jaga Jarak Fisik, Taman di Kanada Digambari Lingkaran Putih

Posted: 28 May 2020 10:00 PM PDT

Sejumlah lingkaran putih terlihat di Taman Trinity Bellwoods, Toronto, Kanada, Kamis (28/5/2020). Taman Trinity Bellwoods digambari lingkaran-lingkaran putih sebagai proyek uji coba untuk mendorong warga melakukan jaga jarak fisik (physical distancing) selama pandemi COVID-19. (Xinhua/Zou Zheng)
Sejumlah lingkaran putih terlihat di Taman Trinity Bellwoods, Toronto, Kanada, Kamis (28/5/2020). Taman Trinity Bellwoods digambari lingkaran-lingkaran putih sebagai proyek uji coba untuk mendorong warga melakukan jaga jarak fisik (physical distancing) selama pandemi COVID-19. (Xinhua/Zou Zheng)

Sejumlah lingkaran putih terlihat di Taman Trinity Bellwoods, Toronto, Kanada, Kamis (28/5/2020). Taman Trinity Bellwoods digambari lingkaran-lingkaran putih sebagai proyek uji coba untuk mendorong warga melakukan jaga jarak fisik (physical distancing) selama pandemi COVID-19. (Xinhua/Zou Zheng)

Pekerja menggambar lingkaran putih di Taman Trinity Bellwoods, Toronto, Kanada, Kamis (28/5/2020). Taman Trinity Bellwoods digambari lingkaran-lingkaran putih sebagai proyek uji coba untuk mendorong warga melakukan jaga jarak fisik (physical distancing) selama pandemi COVID-19. (Xinhua/Zou Zheng)
Pekerja menggambar lingkaran putih di Taman Trinity Bellwoods, Toronto, Kanada, Kamis (28/5/2020). Taman Trinity Bellwoods digambari lingkaran-lingkaran putih sebagai proyek uji coba untuk mendorong warga melakukan jaga jarak fisik (physical distancing) selama pandemi COVID-19. (Xinhua/Zou Zheng)

Pekerja menggambar lingkaran putih di Taman Trinity Bellwoods, Toronto, Kanada, Kamis (28/5/2020). Taman Trinity Bellwoods digambari lingkaran-lingkaran putih sebagai proyek uji coba untuk mendorong warga melakukan jaga jarak fisik (physical distancing) selama pandemi COVID-19. (Xinhua/Zou Zheng)

Pesepeda melewati lingkaran putih di Taman Trinity Bellwoods, Toronto, Kanada, Kamis (28/5/2020). Taman Trinity Bellwoods digambari lingkaran-lingkaran putih sebagai proyek uji coba untuk mendorong warga melakukan jaga jarak fisik (physical distancing) selama pandemi COVID-19. (Xinhua/Zou Zheng)
Pesepeda melewati lingkaran putih di Taman Trinity Bellwoods, Toronto, Kanada, Kamis (28/5/2020). Taman Trinity Bellwoods digambari lingkaran-lingkaran putih sebagai proyek uji coba untuk mendorong warga melakukan jaga jarak fisik (physical distancing) selama pandemi COVID-19. (Xinhua/Zou Zheng)

Pesepeda melewati lingkaran putih di Taman Trinity Bellwoods, Toronto, Kanada, Kamis (28/5/2020). Taman Trinity Bellwoods digambari lingkaran-lingkaran putih sebagai proyek uji coba untuk mendorong warga melakukan jaga jarak fisik (physical distancing) selama pandemi COVID-19. (Xinhua/Zou Zheng)

Warga berjalan melewati lingkaran putih di Taman Trinity Bellwoods, Toronto, Kanada, Kamis (28/5/2020). Taman Trinity Bellwoods digambari lingkaran-lingkaran putih sebagai proyek uji coba untuk mendorong warga melakukan jaga jarak fisik (physical distancing) selama pandemi COVID-19. (Xinhua/Zou Zhen
Warga berjalan melewati lingkaran putih di Taman Trinity Bellwoods, Toronto, Kanada, Kamis (28/5/2020). Taman Trinity Bellwoods digambari lingkaran-lingkaran putih sebagai proyek uji coba untuk mendorong warga melakukan jaga jarak fisik (physical distancing) selama pandemi COVID-19. (Xinhua/Zou Zhen

Warga berjalan melewati lingkaran putih di Taman Trinity Bellwoods, Toronto, Kanada, Kamis (28/5/2020). Taman Trinity Bellwoods digambari lingkaran-lingkaran putih sebagai proyek uji coba untuk mendorong warga melakukan jaga jarak fisik (physical distancing) selama pandemi COVID-19. (Xinhua/Zou Zhen

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Google Beri Dana Darurat ke Ribuan Media Terdampak Covid-19

Posted: 28 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pandemi Covid-19 telah berdampak ke banyak pelaku bisnis, tak terkecuali media.

Melalui Google News Initiative, Google menyalurkan dana darurat ke 5.300 media skala kecil dan menengah di seluruh dunia lewat program bertajuk "Journalism Emergency Relief Fund".

Media terpilih berhak mendapatkan bantuan dana antara USD 5.000 hinggga 30.000. Untuk beberapa media di bawah naungan satu kelompok usaha, nilai dana darurat ini dibatasi USD 85.000.

"Hanya dalam dua pekan kami menerima lebih dari 12.000 lamaran yang memenuhi syarat dari 140 negara, dengan 90 persen lamaran dari ruang redaksi yang terdiri kurang dari 26 wartawan," ujar Ludovic Blecher, Head of Google News Initiative Innovation dikutip dari keterangan tertulis perusahaan.

Kriteria

Beberapa kriteria di program ini, kata Ludovic, sebagai berikut:

  • Media yang beroperasi secara lokal
  • Media yang melayani komunitas geografis tertentu
  • Media yang menggunakan uang untuk dapat melakukan kedua hal tersebut di atas.

Ludovid mengatakan, peninjauan lamaran yang masuk melibatkan lebih dari 300 karyawan Google. Selain itu, perusahaan juga menyediakan jam khusus dan webinar untuk untuk menjawab pertanyaan dan membimbing mereka yang tertarik terhadap program ini untuk menjalani proses pendaftaran

Media Terpilih

Rohan Tiwary, Head of Media, News & Entertainment Partnerships, APAC, mengatakan kawasan Asia Pasifik telah bergelut dengan Covid-19 lebih lama daripada kawasan lain di mana pun.

"Jadi kami tahu, betapa mendesaknya dukungan ini diperlukan oleh media di kawasan ini," ujar Rohan.

Dia juga mempertimbangkan keragaman Asia Pasifik yang sangat besar—tidak hanya lintas etnis, agama, dan bahasa, tetapi juga dalam hal lanskap berita, ketika mendapat lebih dari 2.000 aplikasi dari kawasan ini.

"Kami mendukung lebih dari 800 organisasi berita di 30 negara dan teritori di Asia Pasifik," tutur Rohan

Di Indonesia, salah satu media lokal yang terpilih untuk mendapatkan dana darurat ini adalah Suara Surabaya. Dana darurat dari Google ini akan digunakan untuk menjembatani arus kas yang terdampak oleh Covid-19.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Trump Cabut Kekebalan Hukum di Medsos, karena Twitter?

Posted: 28 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Presiden Trump meneken perintah eksekutif untuk mencabut kebebasn berpendapat di media sosial setelah berseteru dengan Twitter. Kini ancaman pidana bisa menghampiri pengguna medsos di AS.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Timnya Berpeluang Scudetto, Presiden Lazio Semringah Serie A bakal Bergulir Lagi

Posted: 28 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Roma - Presiden Lazio, Claudio Lotito menyambut baik rencana menggulirkan lagi Liga Italia Serie A. Menurutnya, rencana itu merupakan kemenangan sepak bola Italia.

"Ini bukan kemenangan untuk, Lotito, tetapi untuk semua sepak bola Italia," kata Lotito seperti dilansir Sportskeeda.

Seperti diketahui, Serie A rencananya akan dimulai lagi pada 20 Juni. Hal tersebut sudah dikonfirmasi Kementrian Olahraga Italia.

Sebelumnya, Serie A terpaksa berhenti lantaran pandemi virus corona covid-19. Kompetisi dibekukan demi mencegah penularan virus saat pertandingan.

Kini, pandemi virus corona di Italia perlahan mereda. Hal itulah yang menjadi alasan pengajuan rencana menggulirkan lagi Serie A.

Serie A sendiri saat ini telah memasuki pekan ke-26. Juventus sedang memimpin klasemen dengan 63 poin, berselisih satu poin dengan Lazio di peringkat kedua.

 

Pertahankan Kualitas

Lazio sedang menempati peringkat kedua Serie A. (Alfredo Falcone/LaPresse via AP)
Lazio sedang menempati peringkat kedua Serie A. (Alfredo Falcone/LaPresse via AP)

Kendati akan diteruskan, suasana pertandingan tidak berjalan seperti biasa. Pasalnya, sejumlah protokol harus diterapkan demi menjaga keselamatan para pemain serta pihak yang terlibat di dalam pertandingan.

Salah satunya adalah menggelar pertandingan tanpa penonton. Meskipun begitu, Lotito yakin kualitas pertandingan tidak akan menurun.

"Saya yakin dengan dimulai lagi, sepak bola kita dapat mempertahankan standar yang diakui di seluruh dunia," katanya mengakhiri.

 

Klasemen Serie A Liga Italia

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Rumah Via Vallen Akan Didemo Warga Gara-Gara Adik Positif Corona Covid-19

Posted: 28 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Adik Via Vallen menyita perhatian masyarkat, khususnya warga di lingkungan tempat tinggal Via Vallen. Semenjak Via Vallen mengumumkan bahwa sang adik positif Corona Covid-19, ia dan keluarga menerima perlakuan tidak menyenangkan.

Hal itu disampaikan Via Vallen melalui unggahan di Instagram Stories yang kemudian diunggah ulang akun gosip Instagram pada Kamis (28/5/2020). "Pas aku posting soal konsisi keluargaku BEBERAPA TETANGGA NGEJAUHHH SEPERTI LIHAT SETANN KALO ANGGOTA KELUARGAKU LEWAT," tulis Via Vallen.

"Kalo emang corona semenakutkan itu, kemaren bulan puasa full tiap hari bagi2 sembako tiap pagi sampe sore menjelang maghrib bagi2 makanan buat buka tiap hari juga, pasti yang ngambil udah ketularan. Tapi kan buktinya KALIAN SEMUA BAIK BAIK AJA!!" sambungnya.

 

Akan Didemo

Curhat Via Vallen. (instagram.com/lambe_turah)
Curhat Via Vallen. (instagram.com/lambe_turah)

Lebih parahnya, kediaman Via Vallen akan didemo warga sekitar. Padahal, pelantun "Sayang" mengatakan, adiknya sudah melewati masa karantina.

"Ini loh kejadian udh dr 29 April skrg tgl 27 Mei. UDH HAMPIR 1 BULAN. Masa karantina juga 2 minggu (UDAH LEWAT). Pake acara mau demoo segala. Ketakutannya terlalu berlebihan seolah olah corona ini AIB! KETERLALUAN SEKALI," paparnya, panjang.

Tak Ingin Membahayakan

Via Vallen. (Deki Payoga/Bintang.com)
Via Vallen. (Deki Payoga/Bintang.com)

Pedangdut bernama lengkap Maulidia Octavia mengatakan bahwa adiknya sudah menjalani protokol pencegahan penularan Corona Covid-19 dengan baik.

"Lagian kita juga nggak mau ngebahayain kalian, jangankah kalian, di rumahku ada orangtua. Nggak mungkin aku ngebahayain mereka. Makanya adekku tak kurung nggak boleh keluar dari areanya meskipun cuma ke dapur!" ia menyambung.

 

Tak Dirawat

Via Vallen. (Foto: Instagram @viavallen)
Via Vallen. (Foto: Instagram @viavallen)

Via Vallen menjelaskan mengapa adiknya tidak dirawat di rumah sakit lalu menyatakan kekecewaan atas respons masyarakat terhadap berita tersebut.

"Kalo kalian bingung kenapa nggak di rumah sakit aja, kenapa di rumah? Yang di rumah sakit itu yang butuh dirawat, yang ada gejala. Adekku OTG (ORANG TANPA GEJALA) Nggak perlu dirawat di rumah sakit!!" tegasnya.

Tak Ada Niat Buruk

Via Vallen. (Foto: Instagram @viavallen)
Via Vallen. (Foto: Instagram @viavallen)

"Kalo emang niatnya jelek udah dari awal pas ketahuan adekku positif. Pas rame ramee orang nunggu sembako AKU SURUH AJA DIA BERSIN DI DEPAN KALIAN SEKALIAN biar nggak tanggung-tanggung!" terang pedangdut kelahiran Surabaya, 1 Oktober 1991.

"Kita udah jaga baik-baik sesuai PROTAP kalian masih begitu aja responnya LUAR BIASA JAHAT SEKALI," tutup Via Vallen.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Perhatikan 3 Hal Ini Jika Ingin Memilih Lokasi Hunian yang Ideal

Posted: 28 May 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Salah satu hal yang harus diperhatikan sebelum merencanakan membeli sebuah hunian adalah lokasi. Siapa sih yang tidak ingin punya rumah di wilayah yang strategis dan mudah diakses oleh kendaraan? 

Terkadang, hal ini kerap luput saat Anda akan membeli rumah, karena tergiur dengan harga yang murah. Lalu, apa saja hal-hal yang perlu diperhatikan saat memilih area rumah ideal agar mudah melakukan mobilitas sehari-hari? Mari simak ulasannya berikut ini.

1. Fasilitas Penunjang

Sebuah lokasi rumah dapat dikatakan ideal apabila Anda tidak perlu pergi terlalu jauh untuk berobat ke rumah sakit, sekolah, pergi ke pasar, dan mendapatkan hiburan seperti bioskop atau mal. 

Sebab, empat hal itulah di mana kehidupan sosial Anda akan berputar. Maka, sebaiknya perhatikan berapa jarak dan waktu tempuh ke tempat-tempat yang telah disebutkan tadi. 

Namun yang paling diutamakan dari semua area itu adalah sekolah. Karena tidak mungkin kan Anda pergi ke rumah sakit, pasar, atau mal setiap hari, tetapi anak Anda pasti pergi ke sekolah setiap hari. 

2. Aspek Aksesibilitas

Aspek aksesibilitas dalam memilih hunian juga harus diperhatikan. Aksesibilitas dapat dikatakan sebagai lokasi hunian yang strategis dan mudah untuk dijangkau oleh berbagai moda transportasi. Wilayah Jabodetabek sudah memiliki semua akses tersebut, baik transportasi pribadi atau umum. Selain itu, biaya transportasinya juga dapt dikatakan sangat bersaing. 

Anda juga sebaiknya hindari membeli hunian yang hanya dapat diakses melalui tol. Itu berarti, Anda harus memiliki mobil pribadi untuk selalu bisa sampai ke rumah lewat jalan tol. Belum lagi biaya bensin yang harus ditanggung. Biasanya, properti yang ada di lokasi tersebut harganya terbilang cukup murah. Jadi, sebaiknya jangan mudah tergiur.

3. Perkembangan Wilayah

Informasi mengenai perkembangan wilayah yang valid datang dari Pemda, Pemprov, Bappeda, atau bahkan Bappenas. Pengembang sebenarnya juga bisa memberikan informasi mengenai hal ini. 

Tapi, sebaiknya Anda harus pintar-pintar menyaring dan memverifikasi kembali tentang informasi tersebut dari pengembang karena pada akhirnya mereka juga akan berusaha menjual unit properti yang dibangun. Pasalnya, selalu ada developer nakal yang bisa jadi tak akan membangun sesuai promosi awal.

Itu tadi beberapa tips yang bisa Anda jadikan acuan dalam memilih lokasi rumah yang ideal. Lihat ulasan selengkapnya di channel Rumahdotcom yang ada di Vidio.

Saksikan Videonya Berikut Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pinjaman Bunga Ringan Bantu Kurangi Beban Finansial Pengemudi Ojek Online di Tengah Pandemi

Posted: 28 May 2020 09:59 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta  Meluasnya pandemi corona virus disease (COVID-19) yang memicu menurunnya aktivitas ekonomi dan masyarakat telah membawa dampak yang cukup besar bagi pelaku usaha informal, salah satunya pengemudi ojek online.

Setidaknya hal tersebut dialami oleh Nur Kholik (49 tahun), pria kelahiran Brebes, Jawa Tengah, yang sehari-harinya berprofesi sebagai pengemudi ojek online. Nur Kholik yang mulai bekerja sebagai driver ojek online sejak 2017 mengaku pendapatannya di masa pandemi corona ini turun drastis. 

Pendapatannya yang terus mengalami penurunan membuat bapak dari tiga anak ini kesulitan dalam memenuhi kebutuhan keluarganya, seperti membayar uang kuliah dan kontrakan. Nur Kholik yang tetap berusaha untuk memenuhi kebutuhan keluarganya akhirnya mendapatkan sebuah kesempatan yaitu fasilitas pinjaman bunga ringan dari Bank BRI.

Dia mengaku mendapat informasi bahwa dirinya terpilih mengikuti program pinjaman khusus BRI tersebut dari perusahaan aplikator transportasi tempatnya bekerja yakni Gojek. Selain persyaratan pengajuan pinjaman yang mudah, dia mengungkapkan bahwa proses pencairannya pun cepat.

"Saya ikuti program itu dengan melengkapi syaratnya dan ternyata tidak susah. Terus tidak perlu menunggu lama langsung cair," ungkap Nur Kholik ketika dihubungi baru-baru ini.

Belum lama ini, BRI bekerja sama dengan Gojek dan Grab telah menghadirkan skema khusus pinjaman tunai bagi mitra pengemudi dan juga merchant. Pinjaman ini bertujuan untuk meringankan beban finansial pelaku usaha sektor informal yang terkena dampak selama pandemi COVID-19. 

BRI menargetkan sebanyak 250.000 mitra pengemudi serta merchant ditargetkan mendapatkan pembiayaan tersebut. Besaran pinjaman khusus yang disediakan ini mulai dari Rp5 juta hingga Rp20 juta.

Lebih lanjut Nur Kholik menuturkan fasilitas pinjaman yang diperoleh dari BRI telah membantu untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Dia merasa senang karena mendapatkan fasilitas kredit tersebut, terlebih lagi pada masa sulit seperti sekarang ini dan kebutuhan yang meningkat pada saat momen lebaran. 

"Senang banget, membantu sekali di saat orderan lagi berkurang, apalagi dapatnya saat menjelang lebaran dan anak mau kuliah. Alhamdullilah banget," ujarnya.

Pada kondisi sebelum pandemi, Nur Kholik yang tinggal di daerah Beji Depok Jawa Barat, biasanya dapat mengantongi pendapatan sebesar Rp200.000 hingga Rp300.000 per hari plus bonus harian. Dalam sehari, dia bisa menyelesaikan order sekitar 10 trip untuk perjalanan jarak jauh atau sekitar 20 trip untuk perjalanan jarak dekat, di sekitaran Depok. 

 

Nur Kholik menuturkan fasilitas pinjaman yang diperoleh dari BRI telah membantu untuk memenuhi kebutuhan keluarga.
Nur Kholik menuturkan fasilitas pinjaman yang diperoleh dari BRI telah membantu untuk memenuhi kebutuhan keluarga.

Kini di masa pandemi Corona, dirinya hanya dapat menikmati penghasilan separuhnya saja. "Menurun 50% lebih, GoRide sudah tidak ada [terkait Pembatasan Sosial Berskala Besar]. Pendapatan paling banyak kan di GoRide," tuturnya. 

Kendati menghadapi masa sulit karena order ojek online sepi dan penghasilannya terpangkas, Nur Kholik tetap merasa bersyukur dengan kondisinya yang sekarang ini dan tidak pantang menyerah. Risiko kehujanan dan ban bocor di tengah perjalanan pun dilakoninya dalam menjalankan profesi sebagai ojek online. Sebelum bekerja sebagai pengendara ojek online, Nur Kholik mengungkapkan pernah berdagang susu sapi dan kedelai.

"Semua pekerjaan juga lagi menurun [penghasilan], tetapi untungnya saya masih bisa bekerja meski pendapatan masih kurang, apalagi buat bayar kontrakan," tukas Nur Kholik.

Dalam program pinjaman khusus tersebut, BRI memberikan suku bunga terjangkau, di mana cicilan dapat dibayarkan oleh penerima kredit secara harian, dan potongan bebas cicilan 3 bulan pertama dari masa pinjaman 24 bulan.

"Saya senang dapat pinjaman apalagi lagi butuh – butuhnya. Saya juga masih cari usaha lainnya [pekerjaan], mudah-mudahan [ Pandemi] juga cepat berlalu," tutup Nur Kholik.

 

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gelar Halalbihalal Virtual, Ditjen Politik dan PUM Minta Seluruh Kesbangpol Ikut Jaga Stabilitas Politik

Posted: 28 May 2020 09:59 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Plt. Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri, Bahtiar melakukan halal bihalal dengan Kesbangpol Provinsi dan Kabupaten/Kota sekaligus dalam rangka Pembahasan Isu-isu Strategis Bidang Politk dan PUM di tengah Pandemi Covid 19 secara virtual. Halalbihalal dilakukan pada Jumat (29/5).

Dalam kesempatan tersebut, Bahtiar menyemangati jajaran Kesbangpol untuk tetap semangat menjalankan tugas walau dalam keadaan pandemi seperti sekarang ini. "Kesbangpol harus menjaga stabilitas politik di daerah dalam keadaan Covid-19," kata Bahtiar.

Selain itu, Bahtiar juga mengimbau Kesbangpol daerah untuk melakukan inovasi dalam menyiapkan new normal life. Disisi lain, ia juga mengatakan, dalam menghadapi keadaan darurat seperti ini, pihaknya akan pastikan program kegiatan 2021 di lingkungannya akan terfokus dalam bidang teknologi informasi dan Penguatann SDM.

"Kami akan fokus membangun teknologi dalam membangun big data bidang politik dan pemerintahan umum selain itu juga mengintegrasikan antara Ditjen politik dan PUM dengan Kesbang provinsi maupun kab kota," ujarnya.

Selain itu untuk penguatan SDM berfokus untuk peningkatan kualitas SDM kesbangpol di bidang politik dan PUM, salah satunya Penguatan Intelejen Pemerintahan Dalam Negeri.

Terakhir, Bahtiar juga mengucapkan terima kasih kepada jajaran Kesbangpol Provinsi, Kabupaten/Kota yang tetap setia dan semangat dalam melayani masyarakat walau dalam kondisi yang cukup Sulit.

Dalam kesempatan tersebut, turut hadir juga Sesditjen Politik dan PUM dan para Direktur di lingkungan Politik dan Pemerintahan Umum. Adapun para peserta yakni Kaban Kesbang Provinsi, Kabupaten/Kota dan ASN di lingkungan Ditjen Politik dan PUM. 

 

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Islah HKTI yang Menyatukan Moeldoko dan Fadli Zon

Posted: 28 May 2020 09:56 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) kini sepakat untuk berada dalam satu payung kepengurusan. Moeldoko dan Fadli Zon yang selama ini menjadi Ketua Umum HKTI dari dua kubu berbeda sepakat untuk mengakhiri dualisme kepengurusan organisasi yang sudah terjadi selama 10 tahun terakhir.

"Sudah waktunya HKTI bersatu kembali untuk memikirkan masa depan petani dan pertanian," kata Jenderal Purn Moeldoko di Jakarta, Kamis (28/5/2020).

Untuk diketahui, dualisme kepemimpinan HKTI terjadi selama 10 tahun terakhir. Penyelesaian dualisme ini sampai ke proses hukum di Mahkamah Agung (MA). Hal ini terus berlanjut hingga Prabowo memberikan mandat kepada Fadli Zon sebagai ketua umum dan Oesman Sapta menyerahkan tugas Ketua Umum HKTI ke Moeldoko.

Kedua pimpinan HKTI ini melihat kesejahteraan petani dan pertanian menjadi tugas bersama dan keduanya sepakat menyisihkan konflik yang berlarut. Moeldoko dan Fadli Zon pun sepakat menyatukan kembali HKTI demi kepentingan yang lebih luas yakni kesejahteraan petani Indonesia.

"Sekitar 30 persen tenaga kerja ada di sektor pertanian. Paska pandemi Covid-19 ini, sektor pertanian sangat memerlukan perhatian dari seluruh stakeholder," kata Moeldoko.

Bagi Moeldoko, Fadli Zon bukanlah sosok yang baru dikenalnya. Dia mengenal langsung Fadli Zon saat dirinya masih berpangkat kolonel.

"Insya Allah chemistry kami sudah teruji," kata Moeldoko.

 

Bentuk Tim Kerja

Pada kesempatan terpisah, Fadli Zon membenarkan rencana penyatuan kembali HKTI tersebut.

"Saya sudah diskusi dan dialog dengan Pak Moeldoko tentang reunifikasi HKTI. Kita sepakat segera membentuk tim kerja penyatuan dua organisasi petani ini," tutur dia.

Fadli Zon berharap islah antara dua ketua umum akan berdampak positif bagi petani dan masyarakat Indonesia. Sepakat dengan Moeldoko, Fadli Zon akan bekerja keras untuk memajukan dan memperkuat kehidupan petani Indonesia.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Peneliti: Pasien Kanker Positif Corona Diobati Hydroxychloroquine Berisiko Meninggal

Posted: 28 May 2020 09:56 PM PDT

Liputan6.com, Chicago- Pada Kamis 28 Mei 2020, para peneliti di As melaporkan bahwa pasien kanker dengan Corona COVID-19 yang diobati dengan kombinasi obat yang dipromosikan oleh Presiden AS Donald Trump untuk melawan Virus Corona COVID-19 berpotensi meninggal dunia. Bahkan tiga kali lebih mungkin dalam 30 hari, dibandingkan mereka yang hanya mendapatkan obat itu saja.

Para peneliti mangatakan hasil awal menunjukkan dokter mungkin harus menahan diri untuk meresepkan hydroxychloroquine, yaitu pengobatan malaria yang sudah berumur puluhan tahun dengan antibiotik azithromycin untuk pasien-pasien Corona COVID-19 ini. Paling tidak sampai penelitian lebih lanjut dilakukan.

Pimpinan American Society of Clinical Oncology (ASCO), Dr. Howard Burris mengatakan dalam sebuah briefing dengan wartawan tentang hasil penelitian bahwa perawatan dengan hydroxychloroquine dan azithromycin sangat terkait dengan peningkatan risiko kematian. 

Dr. Jeremy Warner dari Vanderbilt University Medical System mengatakan kepada wartawan bahwa mengambil kombinasi ini memberikan tiga kali peningkatan risiko kematian dalam 30 hari karena sebab apa pun," seperti dikutip dari Channel News Asia, Jumat (29/5/2020).

13 Persen Pasien Meninggal Dalam 30 Hari

Gambar ilustrasi diperoleh pada 27 Februari 2020 dengan izin dari Food and Drug Administration AS menunjukkan Virus Corona COVID-19. (US Food and Drug Administration/AFP)
Gambar ilustrasi diperoleh pada 27 Februari 2020 dengan izin dari Food and Drug Administration AS menunjukkan Virus Corona COVID-19. (US Food and Drug Administration/AFP)

Antara bulan Maret dan April, Dr. Jeremy Warner dan rekannya menganalisis data pada 925 pasien kanker yang terinfeksi dengan Corona COVID-19. Dalam waktu 30 hari, 13 persen pasien meninggal setelah diagnosis mereka.

Penyedia layanan kesehatan telah mendapatkan izin dari US Food and Drug Administration untuk meresepkan obat tersebut untuk Corona COVID-19 melalui otorisasi penggunaan darurat, tetapi belum menyetujui perawatannya.

Penemuan Dr. Jeremy Warner ia katakan sebagian besar konsisten dengan analisis retrospektif yang diterbitkan pekan lalu di jurnal medis Lancet yang mengamati lebih dari 96.000 orang dirawat di rumah sakit dengan Corona COVID-19. Studi tersebut menemukan bahwa hydroxychloroquine dikaitkan dengan peningkatan risiko kematian dan masalah detakan jantung.

Kepala Staf Medis ASCO, Dr Richard Schilsky mengatakan bahwa pengobatan hanya boleh digunakan dalam konteks uji klinis, sesuai panduan FDA.

Saksikan Video Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jalani Operasi Kista Ovarium, Ini 6 Potret Terbaru Feby Febiola

Posted: 28 May 2020 09:50 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kehidupan artis memang sangat menarik untuk diikuti. Seperti kehidupan aktris sekaligus penyanyi Feby Febiola. Lama tak muncul di layar kaca, Feby mengejutkan banyak orang setelah mengabarkan bahwa ia akan menjalani operasi kista ovarium pada hari ini, Jumat (29/5/2020).

Aktris berusia 42 tahun mengabarkan ia akan menjalani operasi melalui postingan Instagram terbarunya pada Kamis (28/5/2020). Sebelum operasi dilakukan, Feby dirawat terlebih dahulu di Balimed Hospital, Denpasar. Ia ditemani kerabat dekatnya selama proses operasi akan dilakukan.

"Disaat semua selfie pake face app, aku selfie pake baju Rumah Sakit..Siap siap buat operasi Kista Ovarium besok..doakan ya supaya semua lancar..#tetapoptimis #Godisgood" tulis Feby Febiola pada akun Instagram @febyfebiola_, Kamis (28/5/2020).

Dukungan agar operasi kista ovarium berjalan lancar diucapkan oleh banyak pihak. Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, potret terbaru Feby Febiola yang jalani operasi kista ovarium di Bali, Jumat (29/5/2020).

1. Lama tak muncul, Feby Febiola mengabarkan ia akan menjalani operasi kista ovarium pada Jumat (29/5/2020).

Jalani Operasi Kista Ovarium, Ini 6 Potret Terbaru Feby Febiola (sumber: Instagram.com/febyfebiola_)
Jalani Operasi Kista Ovarium, Ini 6 Potret Terbaru Feby Febiola (sumber: Instagram.com/febyfebiola_)

2. Operasi kista ovarium akan dilakukan di Balimed Hospital, Denpasar.

Jalani Operasi Kista Ovarium, Ini 6 Potret Terbaru Feby Febiola (sumber: Instagram.com/ernideborah19)
Jalani Operasi Kista Ovarium, Ini 6 Potret Terbaru Feby Febiola (sumber: Instagram.com/ernideborah19)

3. Jelang operasi, Feby Febiola dijenguk oleh kerabat dan sahabat dekatnya.

Jalani Operasi Kista Ovarium, Ini 6 Potret Terbaru Feby Febiola (sumber: Instagram.com/ernideborah19)
Jalani Operasi Kista Ovarium, Ini 6 Potret Terbaru Feby Febiola (sumber: Instagram.com/ernideborah19)

4. Feby pun optimis operasi kista ovarium bisa berjalan lancar dan ia akan sehat kembali.

Jalani Operasi Kista Ovarium, Ini 6 Potret Terbaru Feby Febiola (sumber: Instagram.com/ernideborah19)
Jalani Operasi Kista Ovarium, Ini 6 Potret Terbaru Feby Febiola (sumber: Instagram.com/ernideborah19)

5. Saat iini Feby sudah dirawat di Balimed Hospital dengan tangan yang sudah terpasang infus.

Jalani Operasi Kista Ovarium, Ini 6 Potret Terbaru Feby Febiola (sumber: Instagram.com/ernideborah19)
Jalani Operasi Kista Ovarium, Ini 6 Potret Terbaru Feby Febiola (sumber: Instagram.com/ernideborah19)

6. Dukungan pun mengalir dari banyak pihak mendoakan operasi Feby Febiola berjalan lancar.

Jalani Operasi Kista Ovarium, Ini 6 Potret Terbaru Feby Febiola (sumber: Instagram.com/ernideborah19)
Jalani Operasi Kista Ovarium, Ini 6 Potret Terbaru Feby Febiola (sumber: Instagram.com/ernideborah19)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Setelah Rugi 8 Tahun, Krakatau Steel Akhirnya Mampu Cetak Laba Rp 1 T

Posted: 28 May 2020 09:50 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - PT Krakatau Steel (Persero) Tbk berhasil meraup laba bersih sebesar USD 74,1 juta atau Rp 1 triliun (estimasi kurs 14.744 per dolar AS) pada kuartal I 2020. Capaian laba ini adalah yang pertama dalam 8 tahun terakhir.

Perbaikan kinerja Perseroan di kuartal I 2020 terutama disebabkan penurunan beban pokok pendapatan sebesar 39,8 persen dan penurunan biaya administrasi dan umum sebesar 41,5 persen.

"Krakatau Steel juga telah melakukan beberapa langkah perbaikan bisnis yang telah dilakukan sejak tahun 2019 dan hasilnya mulai terlihat di kuartal I 2020 ini," kata Direktur Utama Krakatau Steel, Silmy Karim dalam keterangan tertulis, Jumat (29/5/2020).

Beberapa upaya yang telah dilakukan Krakatau Steel untuk memperbaiki kinerja antara lain melalui program restrukturisasi dan transformasi. Salah satu hasil positif yang dicapai Perseroan adalah penurunan biaya operasi (operating expenses) induk turun 31 persen menjadi USD46,8 juta dibandingkan periode yang sama di tahun 2019.

Torehan positif ini tidak lepas dari keberhasilan dalam melakukan efisiensi. Di awal tahun 2020, Krakatau Steel mampu meningkatkan produktivitas karyawan melalui program optimalisasi tenaga kerja yang meningkat 43 persen dibandingkan dengan pada saat tahun berjalan di 2019.

 

Penurunan Beban

Direktur Utama PT Krakatau Steel (Persero) Tbk Silmy Karim. (Liputan6.com/JohanTallo)
Direktur Utama PT Krakatau Steel (Persero) Tbk Silmy Karim. (Liputan6.com/JohanTallo)

Selain itu, beban penggunaan energi, consumable, utility, biaya tetap, dan suku cadang mengalami penurunan, sehingga total penurunan biaya di Januari 2020 mencapai 28 persen jika dibanding dengan periode yang sama tahun sebelumnya. Sementara untuk cash to cash cycle juga mengalami percepatan siklus 40 hari atau sekitar 41 persen pada Desember 2019 dibanding dengan periode di sepanjang tahun 2018.

"Atas upaya-upaya efisiensi, Krakatau Steel telah berhasil melakukan penghematan biaya sebesar USD130 juta pada triwulan I 2020. Meskipun demikian, kondisi di triwulan II 2020 diperkirakan berbeda karena kondisi pasar baja yang melemah sampai sekitar 50 persen akibat dari kondisi ekonomi Indonesia yang sedang mengalami tekanan akibat pandemi Covid-19," tandasnya.

Reporter: ulaeman 

Sumber: Merdeka.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Masjid Istiqlal Belum Gelar Salat Jumat Jelang Penerapan New Normal

Posted: 28 May 2020 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Pemerintah tengah menyiapkan penerapan kehidupan normal baru atau new normal di tengah pandemi virus corona Covid-19, salah satunya adalah relaksasi tempat ibadah. Nantinya, tempat-tempat ibadah bisa melaksanakan aktivitasnya kembali dengan menerapkan protokol kesehatan.

Kendati begitu, Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat masih belum buka. Masjid terbesar di Asia Tenggara itu belum melaksanakan salat Jumat jelang penerapan new normal.

"Istiqlal masih tutup," kata Kepala Bagian Protokol Masjid Istiqlal Abu Hurairah saat dikonfirmasi, Jumat (29/5/2020).

Dia menuturkan, Masjid Istiqlal belum membuka berbagai layanan ibadah akibat pandemi virus corona Covid-19. Sebelum ada pandemi Covid-19, Masjid Istiqlal kerap mambuka layanan ibadah, menggelar kegiatan sosial, hingga menerima kunjungan wisatawan baik dari dalam maupun luar negeri.

"Belum ada pelayanan ibadah dalam bentuk apapun," katanya.

Dilansir Antara, Masjid Istiqlal sudah sejak lama ditutup aksesnya bagi umum untuk menekan potensi penularan virus corona jenis baru SARS-CoV-2.

Sebelumnya, Menteri Agama Fachrul Razi berencana mengumumkan normal baru atau new normal soal tempat ibadah pada Jumat (29/5/2020) sore yang arahnya memfungsikan kembali tempat umat untuk beribadah.

"Rencana kami akan menerbitkannya besok Jumat sore. Kenapa Jumat sore? Karena yang agak komplek adalah mempersiapkan Salat Jumat," kata Menag.

 

Persiapan Salat Jumat

Pekerja proyek revitalisasi usai melaksanakan salat di Masjid Istiqlal, Jakarta, Jumat (24/4/2020). Guna mencegah penularan dan penyebaran virus Covid-19, pihak pengelola Masjid Istiqlal Jakarta meniadakan sementara seluruh rangkaian kegiatan ibadah Ramadan. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Pekerja proyek revitalisasi usai melaksanakan salat di Masjid Istiqlal, Jakarta, Jumat (24/4/2020). Guna mencegah penularan dan penyebaran virus Covid-19, pihak pengelola Masjid Istiqlal Jakarta meniadakan sementara seluruh rangkaian kegiatan ibadah Ramadan. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Dia mengatakan, pengumuman pada Jumat sore itu agar ada kesiapan setiap pihak melaksanakan salat Jumat pada pekan berikutnya, sehingga tidak ada efek buru-buru menyesuaikan kebijakan baru.

"Sehingga kalau Jumat sore kami umumkan masih ada satu pekan untuk mempersiapkan pada Jumat berikutnya. Mudah-mudahan ini kebijakan yang cukup adil," katanya.

Persoalan relaksasi tempat ibadah, kata dia, sudah dipaparkan kepada Presiden Joko Widodo yang juga meminta Menag agar menginformasikan hal tersebut kepada media.

Fachrul mengatakan kewenangan relaksasi diupayakan agar sampai pada tingkat kecamatan agar lebih adil dalam memberlakukan pelonggaran.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

2 Aktivis KNPB Ditangkap karena Menghina Kapolda Papua

Posted: 28 May 2020 09:43 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Dua aktivis Komite Nasional Papua Barat (KNPB) Timika ditangkap aparat Kepolisian Resor Mimika lantaran dianggap melakukan penghinaan terhadap Kapolda Papua Irjen Polisi Paulus Waterpauw melalui akun media sosial Facebook-nya.

Kapolres Mimika AKBP IGG Era Adhinata di Timika mengatakan, salah satu tersangka yang diamankan berinisial ST merupakan humas KNPB Wilayah Timika.

"Sudah kami amankan, ada dua orang. Satunya merupakan humas KNPB," kata AKBP Era Adhinata seperti dikutip Antara, Jumat (29/5/2020).

Dalam postingan akun facebook milik Wendanax Nggembu pada 24 Mei 2020, ST menuding Kapolda Papua Irjen Polisi Paulus Waterpauw sebagai pelaku pembunuhan terhadap dua mahasiswa Papua di Timika serta dua tenaga medis Puskesmas Wandai, Distrik Homeo, Kabupaten Intan Jaya.

Kapolres Mimika mengimbau warga setempat untuk lebih berhati-hati dan bijaksana dalam memanfaatkan media sosial. Informasi yang disampaikan melalui media sosial, hendaknya akurat, bukan bersifat menghina atau menjelek-jelekan seseorang, ataupun institusi.

Tersangka ST bersama seorang rekannya diamankan oleh aparat di wilayah Distrik Kuala Kencana. Saat hendak diamankan, ST sempat mencoba melawan petugas dan hendak melarikan diri.

Lantaran itu, aparat melumpuhkan yang bersangkutan dengan menembakkan timah panas pada kaki kanannya.

Menjalani Perawatan

Kasat Reskrim Polres Mimika AKP M Burhanudin Yusuf Hanafi mengatakan saat ini ST sedang menjalani perawatan untuk mengobati luka pada kakinya.

Yang bersangkutan diancam dengan pidana sebagaimana diatur dalam Pasal 36 jo Pasal 51 ayat (2) dan Pasal 28 ayat (2) jo Pasal 54 a ayat (2) UU Nomor 19 Tahun 2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Penampilan Aktor Mandarin Kawakan Sammo Hung Bikin Kaget, Terlihat Kurus dan Berkursi Roda

Posted: 28 May 2020 09:40 PM PDT

Liputan6.com, Hong Kong - Penggemar film-film Mandarin pasti kenal dengan sosok Sammo Hung. Ia biasa tampil dalam dilm laga, seperti Ip Man dan God of War. Namun kini, ia terbilang jarang muncul di hadapan publik. 

Sampai akhirnya Sammo Hung terlihat bersama dengan penyanyi kondang Hong Kong, Alan Tam. Keduanya, bersama sejumlah rekan lain, tampak beberapa kali sempat berkumpul bersama. Foto-fotonya diunggah di situs media sosial Weibo milik Alan Tam.

Penampilan Sammo Hung dalam foto ini, membuat publik terhenyak.

Tampak Kurus

Sammo Hung Alan Tam, dan rekan-rekan. (Weibo/ Alan Tam: https://www.weibo.com/alantam823?is_all=1#_rnd1590721372130)
Sammo Hung Alan Tam, dan rekan-rekan. (Weibo/ Alan Tam: https://www.weibo.com/alantam823?is_all=1#_rnd1590721372130)

Alan Tam memberi penjelasan bahwa mereka kumpul-kumpul dan disajikan masakan Sammo Hung sendiri. "Kakak Sammo memasak makanan-makanan ini dan rasanya sangat enak," tulis Alan Tam di lama Weibo belum lama ini. 

Dalam foto itu, Sammo Hung yang dikenal dengan postur tubuh yang gemuk, kini terlihat kurus. 

Kondisi Sehat

Sammo Hung Alan Tam, dan rekan-rekan. (Weibo/ Alan Tam: https://www.weibo.com/alantam823?is_all=1#_rnd1590721372130)
Sammo Hung Alan Tam, dan rekan-rekan. (Weibo/ Alan Tam: https://www.weibo.com/alantam823?is_all=1#_rnd1590721372130)

Tak hanya terlihat sangat kurus, dalam foto lain Sammo Hung juga sedang duduk di atas kursi roda. Aktor 68 tahun ini sebelumnya pernah memberikan klarifikasi mengenai dirinya yang kini duduk di kursi roda.

"Dokterku memberitahku bahwa aku sangat sehat. Hanya saja lututku yang sedikit kurang baik. Kadang bisa sangat menyakitkan, dan aku harus menggunakan kursi roda," kata Sammo Hung saat interview tahun lalu, seperti dilansir dari Jaynestar.

Operasi Lutut

Tahun 2017 lalu, Sammo Hung menjalani operasi lutut. Dan sejak saat itu, ia pun untuk sementara vakum dari dunia hiburan untuk fokus dalam masa penyembuhan. 

Diet?

Kabar juga menyebutkan bahwa Sammo Hung memang sengaja melakukan diet demi kesehatannya. Hal ini diungkapkan oleh menantunya, Janet Chow. Janet mengatakan bahwa ayah mertuanya itu melakukan diet karena sudah tak bisa menggendong sang cucu.

 

(Kapanlagi/ dwn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Lady Gaga Duet Bareng BLACKPINK di Lagu Sour Candy

Posted: 28 May 2020 09:39 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Solois Lady Gaga merilis lagu baru hasil kolaborasi dengan girlband BLACKPINK. Lagu berjudul Sour Candy ini langsung mencuri perhatian warganet,

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal Live Streaming Rexona Men Soccer Stars Challenge Hari Ini

Posted: 28 May 2020 09:35 PM PDT

Jakarta Rexona Men Soccer Stars Challenge telah memasuki laga kelima. Kali ini, giliran Irfan Bachdim yang berhadapan dengan Gunawan Dwi Cahyo, Jumat (29/5/2020).

Pertandingan keduanya akan dimulai pada pukul 16.30 WIB, dan bisa disaksikan secara langsung di Vidio, Bola.com, Bola.net. Sahabat Bola.com bisa memberi dukungan semangat kepada Irfan atau pun Gunawan lewat obrolan interaktif di Vidio.

Dalam laga yang memakai game FIFA 20 tersebut, diyakini akan berlangsung seru. Pasalnya, Irfan dan Gunawan sama-sama baru meraih satu kemenangan.

Irfan Bachdim berhasil meraih kemenangan 3-1 atas Andritany Ardhiyasa. Sama seperti Irfan, Gunawan juga sukses membungkam Andritany, namun dengan skor 4-2.

Oleh karena itu, keduanya bertekad memetik tiga poin. Hasil positif akan membuat Irfan Bachdim ataupun Gunawan Dwi Cahyo memperbaiki posisi di klasemen Rexona Men Soccer Stars Challenge.

Irfan berada di peringkat kedua dengan nilai enam, tertinggal tiga poin dari Egy Maulana Vikri yang menempati posisi teratas. Adapun Gunawan menghuni urutan ketiga klasemen Rexona Men Soccer Stars Challenge dengan tiga poin, kalah selisih gol dari Irfan Bachdim.

 

Jadwal Live Streaming

Rexona Men Soccer Stars Challenge - Irfan Bachdim Vs Gunawan D. Cahyo - Square
Rexona Men Soccer Stars Challenge - Irfan Bachdim Vs Gunawan D. Cahyo - Square

Sahabat Bola.com bisa menyaksikan duel seru antara Irfan Bachdim versus Gunawan Dwi Cahyo pada turnamen Rexona Men Soccer Stars Challenge, melalui Vidio, Bola.com, dan Bola.net dengan meng-klik tautan ini.       (Disadur dari: Bola.com (penulis/editor, Rizki Hidayat, published 29/5/2020)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polda Metro Jaya: Pengawasan New Normal di Jakarta Seperti PSBB

Posted: 28 May 2020 09:34 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Era new normal atau tatanan kehidupan baru di tengah pandemi corona Covid-19 segera diterapkan di sejumlah wilayah di Indonesia. Provinsi DKI Jakarta, menjadi salah satunya.

Aparat keamanan TNI-Polri turut dilibatkan dalam mengontrol aktivitas masyarakat agar tak mengabaikan protokol kesehatan saat penerapan new normal.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, polisi siap mengawal kebijakan pemerintah dalam menerapkan new normal.

"Cara bertindak pertama, tidak akan lari dari protokol kesehatan, mengedepankan protokol kesehatan bagaimana orang pakai masker, bikin pos di sana, satu pintu, kan banyak protokol-protokol kesehatan yang dilaksanakan," kata Yusri saat dihubungi, Jumat (29/5/2020).

Menurut dia, dalam pelaksaannya nanti, new normal tidak jauh berbeda dengan pembatasan sosial berskala besar (PSBB). Keduanya sama-sama mengedepankan protokol kesehatan.

"Oh iya, pengawasannya (mirip PSBB). PSBB kan juga mengacu protokol kesehatan. Di jalan harus pakai masker, harus bersih-bersih kemudian pakai hand sanitizer," ujar dia.

 

Dibahas Bersama TNI

Personil TNI berjaga di Stasiun MRT Bundaraan HI, Jakarta, Selasa (26/5/2020). Pengerahan aparat TNI dan Polri ini akan dilakukan di objek keramaian seperti di tempat lalu lintas masyarakat, mal, pasar tradisional, tempat pariwisata, dan lain-lain. (Liputan6.com/Johan Tallo)
Personil TNI berjaga di Stasiun MRT Bundaraan HI, Jakarta, Selasa (26/5/2020). Pengerahan aparat TNI dan Polri ini akan dilakukan di objek keramaian seperti di tempat lalu lintas masyarakat, mal, pasar tradisional, tempat pariwisata, dan lain-lain. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Yusri mengatakan, pihaknya juga mengerahkan personel di yang ada di tiap-tiap Polres. Saat ini skenario pengawalan new normal sedang dalam pembahasan antara Polda Metro Jaya dan Kodam Jaya.

"TNI-Polri sudah siap. Kesiapan personel, bagaimana cara bertindak di lapangan sudah kita siapkan semuanya," ucap dia.

Empat provinsi serta 25 kabupaten dan kota di Indonesia bersiap menghadapi fase kehidupan baru di tengah pandemi corona Covid-19 yang masih menghantam dunia.

Langkah ini sejurus dengan indeks penularan virus corona (R0) di bawah angka satu di masing-masing daerah tersebut.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Trafik Data Indosat Ooredoo Naik 27 Persen Saat Lebaran

Posted: 28 May 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Indosat Ooredoo mencatatkan peningkatan trafik data 27 persen selama Lebaran. Peningkatan ini dibandingkan dengan rata-rata penggunaan trafik normal sebelum pandemi Covid-19.

Pandemi Covid-19 membuat pemerintah mengluarkan peraturan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) untuk memutus rantai penyebaran. Pembatasan aktivitas ini memengaruhi perilaku penggunaan data layanan pelanggan Indosat Ooredoo.

"Tahun ini peningkatan trafik data juga terlihat di seluruh regional termasuk Jabodetabek karena Pembatasan Sosial Berskala Besar," ungkap SVP-Head of Corporate Communications Indosat Ooredoo, Turina Farouk, dalam keterangan resminya, Jumat (29/5/2020).

Aplikasi yang terlihat mengalami kenaikan tinggi adalah aplikasi olah pesan, media sosial, dan video streaming. Selain itu, juga terjadi peningkatan trafik pada aplikasi gaming.

Paket Aplikasi

Tampilan halaman pembelian kartu perdana IM3 Ooredoo secara online. (Liputan6.com/ Mochamad Wahyu Hidayat)
Tampilan halaman pembelian kartu perdana IM3 Ooredoo secara online. (Liputan6.com/ Mochamad Wahyu Hidayat)

Indosat Ooredoo juga telah meluncurkan paket aplikasi yang mendukung aktivitas di rumah, yaitu paket khusus untuk akses aplikasi conference, hiburan hingga gim seperti Viu, Vidio, Webex, MS teams, Skype dan akses gim online Call of Duty, FreeFire, AOV dengan harga mulai Rp 6,700 dan kuota hingga 10GB.

Untuk mendapatkan paket ini pelanggan cukup mengakses myIM3 atau*123#.

"Sejak pengumuman kerja sama dengan Viu awal Mei lalu, kami melihat peningkatan signifikan pada user engagement dan trafik data yang mengakses Viu," jelas Turina.

Antisipasi Peningkatan Trafik

Mengantisipasi naiknya kebutuhan telekomunikasi di kondisi Lebaran yang tidak biasa pada tahun ini, Indosat Ooredoo juga telah mengaktifkan command center Lebaran sejak H-2 sampai H+1. Hal ini untuk memantau kualitas jaringan Indosat Ooredoo di seluruh Indonesia.

"Kami juga mengoptimalkan Indosat Ooredoo Network Operational Center (INOC) dan Indosat Ooredoo Service Operational Center (ISOC), serta menyiagakan layanan pelanggan di aplikasi myIM3, layanan chatting, media sosial maupun call center 185 yang sepenuhnya mendukung pengalaman digital terbaik bagi pelanggan," ungkap Turina.

(Din/Why)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

14 Penyebab Kram Perut yang Sering Terjadi, Kenali Gejalanya

Posted: 28 May 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Penyebab kram perut bisa disebabkan berbagai hal. Kram perut merupakan sensasi kejang otot tiba-tiba yang menimbulkan rasa nyeri di perut. Penyebab kram otot bisa menimbulkan ketidaknyamanan dan terkadang menyakitkan.

Tingkat keparahan penyebab kram perut bisa ringan hingga berat. Penyebab kram perut yang paling umum adalah masalah pencernaan dan ketegangan otot. Sebagain besar kasus kram perut tidak serius dan bisa dengan mudah disembuhkan. Namun, jika kram perut disertai gejala lain dan tak kunjung hilang dalam hitungan hari, patut untuk mewaspadainya.

Mengetahui penyebab kram perut dapat menentukan penanganan yang tepat. Jika penyebab kram perut menimbulkan gejala yang parah, penting untuk segera memeriksakannya ke dokter.

Berikut penyebab kram perut yang berhasil Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Jumat (29/5/2020).

Penyebab kram perut

Penyebab kram perut  (Roman Yanushevsky/Shutterstock)
Penyebab kram perut (Roman Yanushevsky/Shutterstock)

Gas

Penumpukan gas di perut bisa menyebabkan kejang otot usus ketika tubuh mencoba melepaskan gas. Peningkatan tekanan gas di usus dapat menyebabkan rasa sakit yang tajam. Kram perut yang disebabkan oleh gas biasanya diiringi oleh gejala kembung, sakit perut yang tajam, sesak di perut, dan dorongan untuk terus bersendawa.

Dehidrasi

Penyebab kram perut selanjutnya adalah dehidrasi. Kekurangan cairan tubuh yang disebabkan oleh keringat berlebih, muntah, dan diare dapat menyebabkan kejang otot termasuk pada otot perut.

Ini terjadi karena otot membutuhkan elektrolit seperti kalsium, kalium, dan magnesium untuk bekerja dengan baik. Gejala dehidrasi lainnya seperti haus ekstrem, sakit kepala, pusing, dan urin berwarna gelap.

Penyebab kram perut

Penyebab kram perut
Penyebab kram perut

Gastritis dan gastroenteritis

Gastritis dan gastroenteritis merupakan peradangan pada lambung. Pada gastroenteritis, usus juga mengalami peradangan.

Peradangan ini biasanya disebabkan oleh virus seperti Helicobacter pylori, virus Norwalk, dan rotavirus. Gejala gastritis dan gastroenteritis lainnya termasuk mual, muntah, diare (hanya pada gastroenteritis), dan kembung.

Masalah hati dan kantong empedu

Nyeri di perut kanan atas yang datang dan pergi bisa menandakan masalah dengan kantong empedu, seperti batu empedu. Batu empedu dapat menyumbat saluran kandung empedu dan menghambat proses pencernaan. Kondisi ini menyebabkan rasa sakit sesaat setelah makan, terutama setelah makanan yang sangat berlemak.

Penyebab kram perut

Penyebab kram perut  (Syida Productions/shutterstock)
Penyebab kram perut (Syida Productions/shutterstock)

Kelainan pencernaan

Berbagai gangguan pencernaan dapat menjadi kram perut jika kambuh. Kelainan pencernaan ini seperti penyakit celiac, intoleransi makanan, dan kolitis. Gangguan pencernaan ini bisa sangat menyakitkan, tetapi biasanya bukan merupakan keadaan darurat medis.

Tukak

Tukak biasa muncul di lambung dan usus. Tukak bisa disebabkan oleh konsumsi obat-obatan, infeksi Helicobacter pylori, hingga pertumbuhan perut non-kanker.

Tukak biasanya menimbulkan sensasi nyeri yang tajam dan membakar di perut. Rasa terbakar bisa menjalar ke dada dan ke mulut atau tenggorokan, menyebabkan mulas atau gangguan pencernaan.

Penyebab kram perut

Sakit Perut Akibat Keracunan Makanan / Sumber: iStockphoto.com
Sakit Perut Akibat Keracunan Makanan / Sumber: iStockphoto.com

Keracunan makanan

Keracunan makanan juga bisa menjadi penyebab kram perut. Keracunan makanan terjadi jika seseorang mengonsumsi makanan yang terkontaminasi kuman, bakteri, atau virus. Keracunan makanan juga bisa menimbulkan gejala seperti mual, muntah, diare, dan demam.

Refluks asam lambung

Refluks asam lambung terjadi ketika asam lambung bergerak naik ke tenggorokan yang menyebabkan sensasi terbakar dan rasa sakit yang menyertainya. Refluks asam yang parah bisa menyebabkan penyakit refluks gastroesofagus (GERD). Asam lambung juga menyebabkan gejala perut, seperti kembung atau kram.

Penyebab kram perut

Mengatasi Sembelit (sumber: iStock)
Mengatasi Sembelit (sumber: iStock)

Sembelit

Ketika limbah banyak terkumpul di usus, kondisi ini kanan meningkatkan tekanan pada usus besar. Perut menjadi kembung dan kram bisa terjadi. Sembelit bisa disebabkan oleh terlalu sedikit serat atau cairan dalam makanan.

Infeksi saluran kemih

Terkadang infeksi saluran kemih bisa menyebabkan kram di perut. Gejalanya meliputi rasa sakit, tekanan, dan kembung di daerah perut bagian bawah. Sebagian besar infeksi juga menyebabkan buang air kecil yang menyakitkan dan urin yang keruh dan berbau. Infeksi saluran kemih paling sering disebabkan oleh bakteri, terutama spesies E.coli.

Penyebab kram perut pada wanita

Penyebab kram perut pada wanita (Foto: TORWAISTUDIO/ shutterstock)
Penyebab kram perut pada wanita (Foto: TORWAISTUDIO/ shutterstock)

Kram menstruasi

Penyebab kram perut yang paling sering terjadi pada wanita adalah kram menstruasi. Kram ini bisa memengaruhi hanya satu area perut atau menyebar ke punggung dan kaki. Kram menstruasi dapat terjadi selama atau tepat sebelum menstruasi.

Kista ovarium

Salah satu penyebab kram perut pada wanita yang perlu diwaspadai adalah kista ovarium. Kadang-kadang, kista ovarium dapat menyebabkan nyeri di perut. Rasa sakit dari kista ovarium seringkali rendah di perut dan hanya pada satu sisi.

Penyebab kram perut pada wanita

ilustrasi perut sakit/freepik
ilustrasi perut sakit/freepik

Ovulasi

Selama ovulasi, sel telur pecah dari folikelnya di ovarium dan memasuki saluran tuba. Kondisi ini terkadang bisa menyebabkan kram perut. Nyeri ovulasi tidak berbahaya dan bahkan bisa menjadi petunjuk kesuburan.

Kontraksi kehamilan

Pada wanita hamil, nyeri perut yang tajam dapat mengindikasikan waktu persalinan atau bahkan kontraksi palsu. Kontraksi palsu sering terjadi pada trimester terakhir kehamilan. Sementara kontraksi nyata yang menandakan persalinan biasanya diikuti dengan kontraksi yang semakin berdekatan, perdarahan atau keputihan dari vagina, dan rasa sakit yang dimulai di bagian atas rahim.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Achraf Hakimi Ngebet Balik ke Real Madrid

Posted: 28 May 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Dortmund - Achraf Hakimi enggan menyerah memperjuangkan tempatnya di Real Madrid. Hal itu dikonfirmasi sang agen, Alejandro Camano.

"Dia akan kembali ke Real Madrid ketika musim ini berakhir. Setelah itu kita lihat apa yang terjadi," kata Camano seperti dilansir Sportskeeda.

Hakimi saat ini bermain bagi Borussia Dortmund, pemain yang berposisi sebagai bek kiri itu sejatinya mampu tampil reguler.

Akan tetapi, Hakimi sepertinya tidak berniat pindah ke Dortmund secara permanen. Camano menyebut, memang ia masih berdiskusi dengan Real Madrid terkait masa depan Camano.

Namun diakuinya, Hakimi punya hasrat besar untuk kembali ke Los Galacticos -julukan Real Madrid. "Kami akan mencapai kata sepakat apakah dia hengkang atau bertahan," katanya.

"Tetapi jangan lupa, tujuan utamanya adalah bermain bagi Real MAdrid satu saat nanti karena baginya itu klub terbaik di dunia," ujarnya.

 

 

Bermain Reguler

Achraf Hakimi saat masih berkostum Real Madrid  (AFP/Pierre-Philippe Marcou)
Achraf Hakimi saat masih berkostum Real Madrid (AFP/Pierre-Philippe Marcou)

Camano menegaskan, kliennya ingin bermain bagi Real Madrid secara reguler. Hal itulah yang saat ini sedang diperjuangkan Camano dengan berdiskusi bersama pihak Real Madrid.

"Ada dialog yang bagus dengan Real Madrid dan mereka selalu menempatkan Hakimi dalam pantauan. Dan kami tidak ingin terlalu jauh dari mereka," katanya mengakhiri.

Statistik Hakimi Bersama Dortmund

2018/19: 28 main, 3 gol

2019/20: 40 main, 8 gol

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ammar Zoni Akui Sempat Ingin Akhiri Hidup Saat Tersangkut Kasus Narkoba

Posted: 28 May 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Ammar Zoni pada 2017 lalu diketahui sempat tersandung masalah narkoba. Ammar Zoni diamankan Polres Metro Jakarta Pusat karena kepemilikan narkoba jenis ganja.

Ammar Zoni sempat ditahan di Polres Jakarta Pusat sebelum akhirnya diputuskan untuk menjalani rehabilitasi di RSKO Lido, Sukabumi, Jawa Barat.

Namun tidak banyak yang mengetahui bahwa saat itu, Ammar Zoni sempat merasa amat terpuruk hingga ingin mengakhiri hidupnya. Kisah itu diceritakan Ammar Zoni dalam video di kanal YouTube milik Daniel Mananta.

 

Potong Urat Nadi

Ammar Zoni
Ammar Zoni

"Ya pas di Polres itu rasanya gue kayak, ya udah kalau ada silet gue potong deh nadi gua, kayak gitu rasanya, karena gua udah bener-bener kayak gue terpuruk banget," kata Ammar Zoni dalam video yang diunggah pada Rabu (27/5/2020).

 

Sanksi Sosial

Ammar Zoni (Sumber: Instagram/ammarzoni)
Ammar Zoni (Sumber: Instagram/ammarzoni)

Ammar Zoni merasa beban dari sanksi sosial yang dipikulnya begitu berat. Mengingat ia adalah seorang figur publik yang saat itu sedang sangat melambung namanya.

"Apalagi dalam satu ruangan itu 24 jam kita makan di situ, buang air di situ, kencing di situ, semuanya lah. Udah parah deh, apalagi orang lalu-lalang motoin gua, videoin gua, 'itu si ini nih, yang mainin ini, main itu', jadi kayak beban sosialnya itu lebih dalem banget yang gua rasain di saat itu," katanya lagi.

 

Pesan Ayah

Yang menyelamatkannya dari keterpurukan itu adalah sang ayah. Ammar Zoni ingat betul pesan dari ayahnya agar tetap bertahan dalam kondisi saat itu.

"Tapi yang gue ingat dari bokap gue bilang 'kamu nggak perlu mikirin apa yang akan terjadi nanti ke depannya, yang paling penting adalah bagaimana cara kamu menyikapinya sekarang. Apa yang kamu sikapi saat ini, itu yang akan menentukan kamu ke depan nanti seperti apa. Itu yang gua selalu ingat," kenang Ammar Zoni.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Donald Trump Teken Perintah Eksekutif Atur Perusahaan Medsos, Serang Balik Twitter?

Posted: 28 May 2020 09:27 PM PDT

Liputan6.com, Washington, D.C - Buntut dari aksi Twitter memberikan label cek fakta atas unggahan status Presiden Amerika Serikat Donald Trump menjadi panjang. Pada Kamis 28 Mei 2020 Prang Nomor Satu di Negeri Paman Sam itu menandatangani sebuah perintah eksekutif, yang bertujuan meningkatkan kemampuan pemerintah untuk mengatur platform media sosial.

"Perintah eksekutif tersebut menargetkan perusahaan-perusahaan yang diberikan perlindungan pertanggungjawaban melalui Pasal 230 dari Communications Decency Act," menurut laporan cnbc.com seperti dikutip dari Xinhua, Jumat (29/5/2020).

Di bawah undang-undang itu, perusahaan media sosial besar tidak dapat dituntut atas banyaknya konten yang dirilis oleh orang lain yang menggunakan situs mereka.

Perintah tersebut akan mendorong Komisi Komunikasi Federal AS untuk menetapkan aturan baru tentang perlindungan beberapa situs web di bawah Pasal 230.

Rancangan itu juga akan mendorong Komisi Perdagangan Federal AS untuk mengambil tindakan terhadap perusahaan-perusahaan yang melakukan tindakan komunikasi yang "menipu", dan akan membentuk kelompok jaksa agung negara bagian guna meninjau UU negara bagian yang relevan.

Perintah eksekutif tersebut dikeluarkan dua hari setelah Twitter, untuk kali pertama, menambahkan tautan peringatan ke dua cuitan (twit) Donald Trump, yang mengajak para pembaca untuk "mengumpulkan fakta."

Cuitan itu membuat serangkaian klaim tentang layanan pemungutan suara yang dikirim via pos, sebuah isu yang diangkat Trump dalam beberapa pekan terakhir, demikian dilaporkan cnbc.com. Ketika label tersebut diklik, para pengguna Twitter diarahkan ke halaman yang menjelaskan bahwa klaim-klaim Trump "tidak berdasar."

Tindak Tegas Donald Trump

Label peringatan di Twitter semacam ini, baru saja diperbarui pada awal bulan. 

Sehari setelah unggahan dilabeli cek fakta Twitter, Donald Trump pada Rabu 27 Mei 2020 lalu mengancam sejumlah raksasa media sosial bahwa pemerintahannya dapat "mengatur secara tegas" atau "menutup mereka", tak lama setelah Twitter memberikan label cek fakta pada cuitan sang presiden untuk kali pertama.

"Kaum Republikan merasa bahwa sejumlah platform media sosial benar-benar membungkam suara kalangan konservatif," cuit Trump seperti dikutip dari Xinhua, Kamis 28 Mei 2020. 

"Kami akan mengatur secara tegas, atau menutup mereka sebelum kami mengizinkan hal seperti ini terjadi," imbuh Orang Nomor Satu di AS itu.

Awal Kisruh Twitter dan Donald Trump

Presiden AS Donald Trump (AP PHOTO)
Presiden AS Donald Trump (AP PHOTO)

Pernyataan keras Donald Trump muncul usai Twitter memberikan label peringatan kepada salah satu cuitannya pada Selasa 26 Mei, dengan memperingatkan para pembaca bahwa "Trump mengeluarkan klaim tidak berdasar yang menyatakan bahwa surat suara yang dikirim melalui pos (mail-in-ballots) akan berujung pada manipulasi suara."

Media setempat menjelaskan bahwa masih belum jelas otoritas apa, jika memang ada, yang dirujuk Trump dalam ancamannya untuk menutup sejumlah platform media sosial tersebut.

Dalam twit barunya itu, Trump menuduh Twitter mencampuri pemilihan presiden AS yang dijadwalkan 3 November 2020.

Dia mengatakan bahwa perusahaan media sosial itu "sepenuhnya menahan kebebasan berbicara, dan saya, sebagai presiden, tidak akan membiarkan itu terjadi".

Manajer kampanye presiden Trump, Brad Parscale juga kemudian mengkritik pihak Twitter.

"Bermitra dengan 'checker' berita palsu yang bias adalah tabir asap untuk meminjamkan taktik politis Twitter yang jelas kredibilitasnya palsu. Ada banyak alasan kami menarik semua iklan kami dari Twitter beberapa bulan yang lalu, dan bias politik yang jelas adalah salah satunya," tulis Parscale.

Saksikan juga Video Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

PNS Mulai Jalani New Normal 5 Juni 2020

Posted: 28 May 2020 09:25 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo memutuskan untuk memperpanjang masa kerja di rumah atau work from home (WFH) bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS). Setelahnya, para Aparatur Sipil Negara (ASN) tersebut akan menjalani masa new normal.

Sekretaris Kementerian PANRB Dwi Wahyu Atmaji mengatakan, para PNS akan kembali bekerja dalam fase new normal memasuki akhir pekan, yaitu mulai Jumat 5 Juni 2020.

"Tanggal 5 Juni mulai sistem kerja ASN dalam new normal," kata Atmaji kepada Liputan6.com, Jumat (29/5/2020).

Atmaji mengabarkan, kebijakan terkait hal tersebut akan diumumkan pada Jumat ini. "Ya. Hari ini akan terbit SE-nya," jelas dia.

 

WFH Diperpanjang

Sejumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pemprov DKI Jakarta melakukan tugas dinasnya di Balaikota, Jakarta, Senin (10/6/2019). PNS kembali berdinas di masing-masing instansinya pada hari pertama kerja usai libur nasional dan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1440 H. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Sejumlah Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pemprov DKI Jakarta melakukan tugas dinasnya di Balaikota, Jakarta, Senin (10/6/2019). PNS kembali berdinas di masing-masing instansinya pada hari pertama kerja usai libur nasional dan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1440 H. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sebelumnya, Menteri PANRB Tjahjo Kumolo telah menerbitkan Surat Edaran (SE) Nomor 57/2020 tertanggal 28 Mei 2020. Kebijakan tersebut mengatur perpanjangan pelaksanaan WFH bagi PNS hingga 4 Juni 2020.

Dalam keterangan pers yang diterbitkan Kementerian PANRB, Jumat (29/5/2020), aturan tersebut akan dievaluasi lebih lanjut sesuai kebutuhan.

Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) pada tiap instansi pemerintah pun diminta untuk memastikan agar penyesuaian sistem kerja ini tidak mengganggu kelancaran penyelenggaraan pemerintah dan pelayanan kepada masyarakat.

Pada SE tersebut dijelaskan bahwa perpanjangan masa WFH bagi PNS ini memperhatikan arahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menyusun tatanan kehidupan baru (new normal) yang mendukung produktivitas kerja. Adanya tatanan kehidupan baru ini, pemerintah akan tetap memprioritaskan kesehatan dan keselamatan masyarakat.

Selain itu, Kementerian PANRB tetap berpedoman pada Keputusan Presiden Nomor 11/2020 tentang Penetapan Kedaruratan Kesehatan Masyarakat Corona Virus Disease 2019 (Covid-19), dan Keputusan Presiden Nomor 12/2020 tentang Penetapan Bencana Nonalam Penyebaran Covid-19 sebagai bencana nasional.

Adapun SE Menteri PANRB Nomor 19/2020 tentang Penyesuaian Sistem Kerja Aparatur Sipil Negara dalam Upaya Pencegahan Penyebaran Covid-19 di Lingkungan Instansi Pemerintah telah beberapa kali diubah.

Terakhir dengan SE Menteri PANRB Nomor 54/2020, masih tetap berlaku dan merupakan satu kesatuan dengan SE Menteri PANRB Nomor 57/2020 yang telah diterbitkan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Real Madrid dan Manchester United Rebutan Gelandang Rennes

Posted: 28 May 2020 09:20 PM PDT

Manchester - Manchester United dikabarkan menginginkan bintang muda Rennes, Eduardo Camavinga, pada bursa transfer musim panas tahun ini. Pemain ini juga jadi incaran Real Madrid.

Pemain berusia 17 tahun tersebut mencuri perhatian pada musim ini. Meski masih belia, Eduardo Camavinga mampu menjadi satu di antara pilar penting di lini tengah Rennes.

Camavinga berhasil mencetak satu gol dan dua assist dari 36 pertandingan di seluruh ajang bersama Rennes pada musim ini. Penampilan Eduardo Camavinga menarik minat klub-klub Eropa, satu di antaranya adalah Real Madrid.

Los Blancos tertarik dengan gelandang kelahiran Angola itu karena sulit menebus Paul Pogba dari Manchester United. Selain itu, Camavinga dianggap sebagai sosok ideal untuk menjadi pesaing Casemiro di lini tengah.

Real Madrid dikabarkan Diario AS mulai mendekati Rennes untuk mendapatkan jasa Eduardo Camavinga. Tetapi, Madrid baru akan mengajukan penawaran resmi kepada Rennes pada bursa transfer musim panas tahun ini.

 

Manchester United Kepincut

Gelandang Rennes, Eduardo Camavinga. (AFP/JEAN-FRANCOIS MONIER)
Gelandang Rennes, Eduardo Camavinga. (AFP/JEAN-FRANCOIS MONIER)

Manchester United ikut meramaikan perburuan Eduardo Camavinga. Seperti dilansir Metro, MU coba merayu Rennes agar mau melepas Camavinga pada bursa transfer mendatang.

Satu di antara opsi yang akan ditawarkan Tim Setan Merah adalah kembali meminjamkan si pemain ke Rennes untuk musim 2020-2021. Akan tetapi, upaya Manchester United mendapatkan Eduardo Camavinga terbentur nilai transfer.

MU hanya berani mengucurkan dana 25 juta poundsterling (Rp 452 miliar) untuk menggaet Camavinga. Sementara itu, Rennes baru akan melepas Eduardo Camavinga ke klub lain dengan harga 60 juta poundsterling (Rp 1 triliun).

Sumber: Metro

Disadur dari: Bola.com (penulis/editor, Rizki Hidayat, published 29/5/2020)

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Usai Umumkan Perceraian, Lee Dong Gun Dikabarkan Bakal Main Film Lagi

Posted: 28 May 2020 09:20 PM PDT

Liputan6.com, Seoul - Kamis (28/5/2020) kemarin, pasangan artis Lee Dong Gun dan Jo Yoon Hee mengumumkan perceraian setelah tiga tahun berumah tangga. Tak berapa lama setelah berita ini menghebohkan publik Korea, ada satu lagi kabar yang muncul tentang bintang Queen for Seven Days tersebut.

Dilansir dari Soompi, Star News menurunkan artikel yang menyebut bahwa Lee Dong Gun akan tampil dalam sebuah film.

Proyek ini terbilang penting karena Lee Dong Gun telah 13 tahun absen dari layar lebar. Film terakhirnya yang dirilis di bioskop adalah Love Now pada 2007. Ia sebenarnya pernah syuting Encounter tahun 2015, tapi filmnya tak dirilis di bioskop.

Come Back Home

Lee Dong Gun. (facebook.com/officialleedonggun)
Lee Dong Gun. (facebook.com/officialleedonggun)

Dalam artikel tersebut, Lee Dong Gun dikabarkan akan berhadapan dengan Kim Young Kwang dalam Come Back Home. Filmnya, menceritakan tentang pencarian seorang pria atas anaknya yang diculik.

Kim Young Kwang disebut-sebut akan memerankan tokoh ayah yang kehilangan anak ini.

Pembicaraan

Lee Dong Gun (Source: viki.com)
Lee Dong Gun (Source: viki.com)

Agensi Lee Dong Gun akhirnya buka suara soal rumor ini.

"Lee Dong Gun mendapat tawaran untuk film Come Back Home dan sekarang sedang dalam pembicaraan," tutur perwakilan agensi.

Belum Pasti

Hanya saja, keputusan ini disebutkan belum hitam di atas putih.

"Saat ini belum pada tahap di mana kami bisa memastikan apa ia akan berakting di film ini atau tidak," imbuh perwakilan agensi.

Alasan Perceraian

Sementara itu, Lee Dong Gun dan Jo Yoon He telah bercerai dalam proses arbitrase pada 22 Mei 2020 lalu. Perbedaan yang tak dapat disatukan, disebut sebagai alasan perpisahan pasangan yang telah dikaruniai satu anak ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jokowi Minta Segera Tuntaskan Pembebasan Lahan Demi Pemulihan Ekonomi

Posted: 28 May 2020 09:17 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi kini membagi fokus kepada penguatan ekonomi rakyat di tengah penanganan pandemi virus Corona atau Covid-19. Salah satu hal yang masih menjadi hambatan Proyek Strategis Nasional (PSN) sektor ekonomi sejauh ini adalah terkait pembebasan lahan.

"Selesaikan secepatnya-cepatnya berbagai hambatan bagi pelaksanaan PSN di lapangan. Saya menerima laporan bahwa hambatan yang paling besar masih pada urusan pembebasan lahan," tutur Jokowi dalam Rapat Terbatas (Ratas) yang digelar daring, Jumat (29/5/2020).

Jokowi memerintahkan jajaran menteri agar memprioritaskan percepatan pelaksanaan PSN, yang berdampak bagi penguatan ekonomi rakyat dan pemulihan ekonomi nasional.

"Saya mencatat beberapa PSN yang sangat penting bagi penguatan ekonomi rakyat misalnya seperti program sertifikasi tanah untuk rakyat, legalisasi lahan transmigrasi, reforma agraria, perhutanan sosial, serta peremajaan perkebunan rakyat," jelas dia.

Instruksi tersebut demi memastikan bahwa PSN yang dinilai sangat penting untuk rakyat tetap berjalan meski masih berfokus pada penananganan Covid-19.

"Saya ingin memastikan bahwa program-program ini tetap berjalan tetapi tetap mengikuti protokol kesehatan secara ketat," Jokowi menegaskan.

Pada kesempatan yang sama, Jokowi juga mengingatkan para menteri untuk tetap memperhatikan agenda strategis nasional yang berdampak besar bagi kehidupan rakyat, meski tengah fokus menangani pandemi virus Corona atau Covid-19.

"Walaupun saat ini kita tengah menghadapi pandemi, tapi agenda-agenda strategis yang sangat penting bagi bangsa dan negara kita, yang menjadi prioritas bagi kepentingan nasional, tidak boleh berhenti dan tetap harus kita lanjutkan," tutur Jokowi.

Pendidikan hingga Kesehatan

Jokowi menegaskan, agenda strategis yang disorot tidak hanya dalam bidang ekonomi saja. Namun menyeluruh ke bidang mendasar lainnya yang juga penting bagi kehidupan rakyat.

"Yang berkaitan dengan pendidikan, yang berkaitan dengan peningkatan kualitas SDM, dan juga bidang kesehatan," jelas dia.

Di bidang kesehatan, misalnya, jangan sampai lupa bahwa Indonesia punya agenda besar di samping menuntaskan pandemi Covid-19. Di antaranya menurunkan kasus stunting, pemberantasan TBC, malaria, demam berdarah, HIV/AIDS, dan hal lain yang berkaitan dengan hidup sehat.

"Ini artinya kita harus fokus mengendalikan Covid, tetapi agenda-agenda strategis yang berdampak besar bagi kehidupan rakyat juga tidak boleh dilupakan," Jokowi menandaskan.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Program Sejuta Rumah akan Kembali Lanjut saat New Normal Terlaksana

Posted: 28 May 2020 09:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menyatakan optimis adanya kondisi new normal akan berdampak positif pada Program Sejuta Rumah. 
 
"Kami berharap dengan new normal ini pelaksanaan pembangunan perumahan dalam Program Sejuta Rumah dapat berjalan kembali," ujar Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR Khalawi Abdul Hamid dalam keterangan tertulis, Jumat (29/5/2020).
 
Khalawi menambahkan, para pegawai Ditjen Perumahan baik di pusat dan daerah akan mengikuti Standar Operasional Prosedur (SOP) dan protokol kesehatan dalam kegiatan new normal. 
 
Meskipun wabah Covid-19 belum bisa dipastikan kapan berakhir karena belum ditemukan vaksinnya, tapi dirinya berharap seluruh pegawai dan pemangku kepentingan bidang perumahan harus yakin dan berdoa agar pandemi ini bisa berakhir.
 
"Program pembangunan perumahan bisa dilanjutkan untuk meminimalisir  dampak negatif Covid-19 di masyarakat. Kebijakan pelaksanaan program perumahan Ditjen Perumahan tetap berjalan dengan memperhatikan protokol Covid-19. Kementerian PUPR telah mengeluarkan Instruksi Menteri PUPR dan Surat Edaran untuk pelaksanaan kegiatan perumahan di daerah," terangnya.
 
 
 
 

Program Padat Karya

Suasana Perumahan Griya Samaji, Cieseng, Bogor. (merdeka.com/Arie Basuki)
Suasana Perumahan Griya Samaji, Cieseng, Bogor. (merdeka.com/Arie Basuki)
Untuk mendukung pelaksanaan new normal di sektor perumahan, sambung Khalawi, Ditjen Perumahan akan mengoptimalkan Program Padat Karya yakni melalui Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) dan bantuan Prasarana, Sarana dan Utilitas (PSU) untuk perumahan bersubsidi. 
 
"Program Padat Karya Bidang Perumahan dalam masa pandemi virus corona ini merupakan salah satu hal yang dapat membangkitkan masyarakat dan mendorong perputaran uang di masyarakat," kata dia.
 
Sebagai contoh, program bantuan PSU masuk dalam konsep pada karya dengan mengacu protokol Covid-19 maksimal satu kelompok kerja lima orang.
Mitra kerja seperti pengembang siap untuk membantu pemerintah untuk memberikan lapangan kerja dan menampung masyarakat yang terkena PHK agar bisa jadi tenaga padat karya. 
 
Ditjen Perumahan juga berharap ke Satuan Kerja Non-Vertikal Tertentu (SNVT) Penyediaan Perumahan di provinsi untuk dapat mengoptimalkan peran Tenaga Fasilitator Lapangan (TFL) dan berkoordinasi dengan Gugus Tugas Covid-19 di daerah masing-masing, sehingga pengawasan teknis dan kesehatan para petugas tetap terjaga dengan baik. 
 
"Adanya BSPS dengan total bantuan Peningkatan Kualitas Rumah Swadaya  senilai Rp 17,5 juta dan PB dengan nilai Rp 35 juta dengan pola padat karya maka pemilik rumah atau penerima bantuan bisa mendapatkan upah untuk menambah penghasilannya. Sedangkan dalam program pembangunan PSU pengembang dapat melibatkan masyarakat untuk bekerja dalam pelaksanaan pembangunan," tandasnya. 
 
 
 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sempat Ingin Gugurkan Kandungan, Ini 6 Fakta Kehamilan Ke-5 Zaskia Mecca

Posted: 28 May 2020 09:10 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kabar bahagia datang dari pasangan Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo. Melalui akun Instagram Zaskia, ia memamerkan perutnya yang kini tengah buncit karena hamil anak kelima pada Rabu (27/5/2020).

Kabar kehamilan perempuan kelahiran wanita berusia 32 tahun ini cukup lama disimpan rapat dari publik. Istri dari Hanung Bramantyo ini ternyata telah mengetahui bahwa dirinya hamil sejak bulan November 2019.

"Di kehamilan ini yang paling drama, yang dimulai dengan cukup berat buat aku," ungkap Zaskia dikutip dari video yang diunggah di channel YouTube The Bramantyos pada Kamis (27/5/2020).

Dalam video tersebut, Zaskia bahkan menyebutkan kalau ia sempat ada pikiran ingin menggugurkan kehamilannya kali ini. Seperti apakah fakta-fakta terkait kehamilan kelima Zaskia Adya Mecca? Berikut ulasan selengkapnya dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Jumat (29/5/2020).

1. Merasa kalut ketika hamil anak ke-5

[Foto: Instagram Zaskia Adya Mecca]
[Foto: Instagram Zaskia Adya Mecca]

Telah memiliki 4 anak sebelumnya, Zaskia Adya Mecca mengungkapkan bahwa kehamilan kali ini benar-benar berbeda. Bukan rasa bahagia yang ia rasakan, melainkan perasaan bingung sekaligus kalut karena tak menyangka bahwa akan hamil di tengah pandemi Corona Covid-19.

"Ini kehamilan pertama kali yang aku reaksinya paling beda dari empat anak sebelumnya. Bener-bener langsung kalut gak tau apa yang dirasain, nangis juga," ungkap Zaskia.

2. Hanung bukan orang pertama yang diberi tahu

Zaskia Adya Mecca (Sumber: Instagram/zaskiadyamecca)
Zaskia Adya Mecca (Sumber: Instagram/zaskiadyamecca)

Ketika mengetahui bahwa dirinya hamil, Zaskia pun menangis tersendu-sendu. Saat itu bertepatan pula ketika sang sahabat, Aluwyn berkunjung ke rumah dan mendapatinya sedang terisak tangis.

Lantas, sahabatnya pun bingung apa yang terjadi pada Zaskia dan langsung memeluk untuk menenangkan ibu empat anak ini. Ia pun akhirnya bercerita bahwa ia hamil anak kelima, sontak Aluwyn ikut kebingungan akibat reaksi Zaskia yang nampak tidak bahagia.

Orang kedua yang mengetahui kehamilan ini adalah Shireen Sungkar. Melalui telepon sembari menangis, Zaskia pun mengabari bahwa dirinya kini tengah hamil anak kelima. Lantas Shireen pun tertawa dan memberikan selamat. Kemudian Hanung Bramantyo menjadi orang nomer 3 yang mengetahui kabar kehamilan ini.

 

3. Tidak siap karena menunda rencana haji

Zaskia Adya Mecca. (Foto: Instagram @zaskiadyamecca)
Zaskia Adya Mecca. (Foto: Instagram @zaskiadyamecca)

Di tahun 2020, Zaskia dan Hanung sebenarnya sudah merencanakan untuk berangkat haji bersama dengan Shireen Sungkar serta Teuku Wisnu. Menurut Zaskia, rencana tersebut sudah tertunda 4 tahun karena hamil.

Dua sahabat ini pun sudah janjian untuk tidak hamil dahulu supaya bisa melaksanakan rencana tersebut. Ketika di bulan November mengetahui bahwa ia hamil, Zaskia pun merasa kalut karena rencana haji akan kembali tertunda.

"Jadi rencananya aku, Mas Hanung, Shireen, dan Wisnu akan haji bareng. Haji udah ketunda empat tahun karena melahirkan. Udah sempat janjian tahun ini jangan hamil, eh malah hamil, ya nangis lah panik" tutur Zaskia.

4. Sempat memiliki pemikiran untuk menggugurkan kandungan

Zaskia Adya Mecca (Instagram/zaskiadyamecca)
Zaskia Adya Mecca (Instagram/zaskiadyamecca)

Di awal kehamilan, pasangan yang menikah pada tahun 2009 ini mengungkapkan bahwa memiliki keinginan untuk tidak mempertahankan janin yang dikandung Zaskia. Dalam hal ini, Hanung pun menghormati apapun keputusan sang istri karena merasa tidak bisa membantu banyak dalam proses hamil serta melahirkan.

"Awalnya sempat berpikir apa gak usah dilanjutin aja. Sebenernya mas Hanung ngikutin aku, karena aku yang akan hamil, melahirkan, dan menyusui," tambah Zaskia.

5. Lepas KB Spiral karena kesakitan

Zaskia Adya Mecca (Instagram/zaskiadyamecca)
Zaskia Adya Mecca (Instagram/zaskiadyamecca)

Sudah memiliki 4 buah hati, Zaskia pun sudah merasa cukup dan tidak merasa ingin menambah momongan. Namun, ketika memasang KB spiral, wanita 32 tahun ini sempat merasa kesakitan. Lantas ia pun memutuskan untuk melepasnya untuk sementara.

Ia pun berencana untuk memasang Spiral kembali satu bulan kemudian, namun tak disangka-sangka, Zaskia justru hamil. "Aku gak siap karena dari awal sudah setting pikiran aku untuk gak hamil. Rencana haji udah tertunda empat tahun. Pengen haji barengan dan dalam kondisi masih prima," jelas Zaskia.

6. Sudah memiliki nama untuk anak ke-5

Zaskia Adya Mecca (Instagram/zaskiadyamecca)
Zaskia Adya Mecca (Instagram/zaskiadyamecca)

Setelah mengalami banyak situasi penuhi emosi di awal kehamilan, akhirnya Zaskia mendapatkan suport dari lingkungan sekitarnya. Ia pun akhirnya mulai kuat dan memutuskan untuk melanjutkan kehamilannya.

Bahkan kini di usia kehamilannya yang sudah memasuki 32 minggu, pasangan ini sudah memiliki nama untuk calon anak kelimanya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kadin Minta Penyaluran BLT untuk Pelaku UMKM Terdampak Corona Dipercepat

Posted: 28 May 2020 09:09 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) mendorong agar pemerintah segera mempercepat penyaluran bantuan langsung tunai (BLT) kepada pelaku UMKM yang terimbas dampak Corona, terutama usaha mikro.

Hal ini dikarenakan pelaku usaha mikro menggantungkan hidup sehari-hari mereka dengan berdagang sehingga jika Corona membuat dagangan mereka sepi, mereka akan kesulitan mencari biaya hidup sehari-hari.

"Kami terus beri masukan ke pemerintah terutama karena dunia usaha ini yang paling kena imbasnya UMKM. Nah, stimulus ini harus disegerakan karena sampai saat ini BLT belum sampai ke teman-teman pengusaha mikro," ujar Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Pemberdayaan Perempuan Nita Yudi dalam siaran langsung, Jumat (29/5/2020).

Nita melanjutkan, Kadin sendiri sudah melakukan beberapa langkah untuk meringankan beban pelaku usaha mikro dan menengah, diantaranya dengan memberi masukan kepada pemerintah untuk dunia bisnis serta menggalang bantuan untuk disalurkan ke pelaku UMKM terdampak Corona.

Bantuan disalurkan ke berbagai institusi dengan nilai Rp 400 miliar melalui Yayasan Kemanusiaan Kadin.

"Kami salurkan Rp 400 miliar ke BNPB, PMI, Kemenkes, Pemda DKI, Dewan Masjid Indonesia, 166 institusi, 829 rumah sakit dan puskesmas di Jabodetabek dan membagikan sembako hampir 10 ribu paket," jelas Nita.

 

Rapat 3 Hari Sekali

Seorang perajin menyelesaikan pembuatan sepatu di Jakarta, Jumat (17/1/2020). Pengamat menilai perlambatan pertumbuhan kredit usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) berpotensi tidak akan berlanjut pada tahun ini. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Seorang perajin menyelesaikan pembuatan sepatu di Jakarta, Jumat (17/1/2020). Pengamat menilai perlambatan pertumbuhan kredit usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) berpotensi tidak akan berlanjut pada tahun ini. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Kadin juga selalu melakukan rapat rutin 3 hari sekali untuk mendiskusikan kondisi dunia usaha di Indonesia hingga dampaknya ke pemutusan hubungan kerja dan pengangguran.

"Tentunya kami terus memberi masukan-masukan kepada pemerintah untuk stimulus ke dunia usaha supaya bisa cepat sampai," tutupnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tarakan Akan Uji Coba New Normal, Wali Kota dan Instansi Terkait Sudah Kumpulkan Data

Posted: 28 May 2020 09:08 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Dari empat provinsi dan 25 kabupaten/kota yang ditetapkan pemerintah pusat. Kota Tarakan provinsi Kalimantan Utara, menjadi salah satu daerah yang akan memberlakukan penerapan uji coba new normal ditengah pandemi virus Corona atau Covid-19.

Meski masih dalam penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) hingga 6 Juni 2020, namun ada beberapa rencana pelaksanaan new normal yang sudah mulai dirumuskan oleh Pemkot Tarakan.

"Tetap akan ada pelonggaran yang kami lakukan di berbagai sektor. Secara teknis sudah kita bahas bersama dengan instansi terkait lainnya, termasuk juga mengumpulkan data-data yang ada dari instansi terkait. Tapi sekarang masih tahapan PSBB. Nanti akan disesuaikan" ujar Wali Kota Tarakan, dr. Khairul M.kes (27/5/2020)

Pelonggaran yang akan dilakukan di beberapa sektor tersebut. Meliputi sektor ekonomi, perhotelan, pertokoan, tempat kerja, rumah ibadah dan sekolah. Dalam pelaksanaan new normal ini tidak berarti bisa bebas sebebasnya, karena protokol kesehatan juga tetap harus dilakukan.

"Kita berharap penerpannya benar-benar dapat sesuai. Ini yang masih sedang kita diskusikan, tapi yang jelas kita tegaskan bahwa masyarakat bukan berarti bisa bebas beraktivitas. Tetap melakukan aktivitasnya tapi dengan protokol kesehatan. Social and physical distancing, tetap menggunakan masker saat berada di keramaian" ungkapnya

Sementara itu, khusus rencana pembukaan moda transportasi laut dan udara. Intansi yang terlibat dihimbau untuk tetap mengikuti protokol kesehatan, seperti kapastitas penumpang tidak melebihi dari 50 persen. Berlaku untuk moda transportasi laut dan udara, barang dan angkutan.

"Semoga secepatnya sudah bisa kami umumkan langkah-langkah yang dilakukan di new normal. Kita lakukan secara bertahap, sebelumnya memang sudah kita rencanakan per 1 Juni sudah mulai ada pelonggaran salah satunya itu bisa di pastikan ASN dan non ASN sudah mulai kerja seperti biasa. Tahapan berikutnya itu tempat-tempat ekonomi seperti pasar dan toko sudah kita buka. Jadi tidak ada lagi pembatasan waktu buka" tegasnya.

 

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

DPR: Pelaksanaan Ibadah Haji 2020 Bakal Diputuskan Juni

Posted: 28 May 2020 09:04 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Komisi VIII Yandri Susanto mengatakan, pelaksanaan ibadah haji tahun 2020 akan diputuskan pada Juni nanti oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). Hal tersebut berdasarkan informasi yang dia peroleh dari Kementerian Agama RI.

"Ibadah haji sebenarnya waktu raker kemarin sepakat akan rapat di 24 Mei, tapi setelah saya berkomunikasi dengan Kemenag, Pak Menteri dan Pak Sekjen, Pak Jokowi itu mengarahkan keputusan batal atau tidaknya haji tahun ini di awal Juni," ujar dia kepada wartawan, Jumat (29/5/2020).

"Insya Allah awal Juni keputusan jadi atau tidaknya ibadah haji ke Tanah Suci, itu akan diputuskan. Tapi harapan kita, ibadah haji bisa berjalan baik, normal," lanjut dia.

Indonesia, lanjut Yandri, tentu tetap menunggu keputusan pemerintah Arab Saudi terkait pelaksanaan ibadah haji 2020. Apakah Arab Saudi membolehkan atau tidak pelaksanaan ibadah haji tahun ini.

"Sambil menunggu itu (keputusan Arab Saudi), kenapa kita tidak melaksanakan rapat sebelum lebaran kemarin, karena saya sudah berkomunikasi dengan Menag dan Sekjen Kemenag. Hasil komunikasi pemerintah RI dan Arab, belum ada keputusan dari Saudi Arabia," terang dia.

Wakil Ketua Umum PAN ini pun mengharapkan pemerintah bisa segera mengeluarkan keputusan terkait pelaksanaan ibadah haji. Sebab keputusan itu akan berpengaruh pada proses persiapan pelaksanaan ibadah haji oleh negara pengirim jemaah haji seperti Indonesia.

"Karena kalau terlalu mepet tidak mungkin melaksanakan pemberangkatan. Karena ratusan ribu, perlu perawat, hotel, catering, persiapan mendadak tidak mungkin, ini bukan soal satu dua orang," ungkapnya.

Kepastian dari Arab Saudi

"Oleh karena itu, kami minta pemerintah Arab Saudi memberikan kepastian, bisa atau tidak. Jangan sampai nanti, ketika kita sudah mepet, ternyata membolehkan, kita bisa disalahkan umat, kenapa tidak berangkat," tandasnya.

 

Reporter: Wilfridus Setu Embu/Merdeka.com

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Syuting Pakai Korset, Organ Tubuh Emma Stone Bergeser

Posted: 28 May 2020 09:04 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Totalitas dalam berakting selalu dijalani para aktor ternama. Salah satunya adalah Emma Stone. Membintangi film dengan latar belakang tahun 1700-an membuat Emma Stone harus berpakaian ala wanita-wanita Eropa di era tersebut.

Dia pun harus memakai korset selama syuting karena itu merupakan jenis pakaian dalam yang banyak dipakai wanita di zaman kolonial. Memakai korset ternyata membuat pengalaman syuting Emma untuk film The Favourite menjadi tantangan tersendiri.

Aktris pemenang Oscar 2017 itu tidak bisa duduk dengan benar. Ia hanya bisa menempelkan bokongnya saja ke kursi serta menahan kakinya agar terlihat seperti benar-benar sedang duduk.

Bukan itu saja kesulitan yang harus dihadapinya ketika berperan dalam film yang meraih satu piala dan 10 nominasii Oscar itu. Saat awal-awal syuting Emma Stone mengaku nyaris tak bisa bernapas.

"Di satu bulan pertama syuting, aku hampir tidak bisa bernapas," ucap mantan kekasih Andrew Garfield ini saat tampil di The Graham Norton Shows, seperti dilansir dari Insider.

Emma Stone mengatakan harus selalu sedia minyak mentol selama syuting. Menghirup aroma mentol bisa membantunya bernapas lebih lega. Proses syutingnya sendiri berlangsung selama 45 hari.

'Penderitaan' Emma selama syuting tak sampai di situ. Memakai korset ketat membuat dia merasa organ tubuhnya bergeser. "Setelah satu bulan, semua organ tubuhku bergeser. Memang hanya sementara, tapi rasanya tidak enak," tuturnya.

Menemui Dokter Ahli

Syuting Pakai Korset, Organ Tubuh Emma Stone ada yang Bergeser. (dok.Instagram @thefavouritemovie.com/https://www.instagram.com/p/BuB9vnVAQQk/Henry)
Syuting Pakai Korset, Organ Tubuh Emma Stone ada yang Bergeser. (dok.Instagram @thefavouritemovie.com/https://www.instagram.com/p/BuB9vnVAQQk/Henry)

Karena itu, seusai syuting Emma Stone langsung berkonsultasi dengan dokter ahli untuk memastikan kondisi tubuhnya baik-baik saja.

Emma pun takjub dengan para wanita di zaman dahulu yang terbiasa memakai korset dalam waktu lama. Bahkan, mungkin ada yang mengenakan pakaian dalam pembentuk tubuh tersebut seumur hidupnya

"Membayangkan mereka yang tampil memakai (korset) itu dalam waktu yang sangat lama, membuatku bersimpati untuk mereka yang hidup di zaman itu dan apa saja yang telah mereka lalui," ujar aktris berusia 31 tahun ini.

Pengorbanan Emma Stone memakai korset ketat di film tersebut berbuah manis. Film yang yang dirilis pada 2018 itu membuatnya masuk nominasi Oscar untuk ketiga kalinya pada 2019, serta meraih piala dan nominasi di berbagai ajang penghargaan bergengsi lainnya.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Penutupan Layanan SIM, STNK, dan BPKB Diperpanjang hingga 29 Juni 2020

Posted: 28 May 2020 09:01 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor 1473, penutupan layanan Satuan Penyelenggara Administrasi (Satpas) SIM, STNK, dan BPKB resmi diperpanjang.

Kabagpenum Divisi Humas Polri Kombes Pol Ahmad Ramadhan menegaskan, masyarakat dapat mengurus administrasi di Satpas setelah tanggal 29 Juni 2020. Bila masa berlaku SIM, STNK, dan BPKB sudah habis sebelum tanggal tersebut, akan dilakukan pengecualian tanpa dikenakan denda.

"Sampai dengan saat ini, pelayanan SIM, STNK, dan BPKB masih ditutup untuk publik selama pandemi Covid-19 sesuai ST Kapolri Nomor 1473 tanggal 18 Mei 2020, penutupan pelayanan dilanjutkan hingga 29 Juni 2020," kata Kombes Pol Ahmad Ramadhan dilansir Korlantas Polri.

Keputusan tersebut diambil dengan berbagai macam pertimbangan, salah satunya mencegah penyebaran virus Corona Covid-19. Terkait protokol keamanan pelayanan Satpas saat new normal, Polri saat ini tengah mengkaji secara menyeluruh.

"Korlantas Polri masih melakukan pengkajian tentang pelayanan publik dalam penerbitan SIM, STNK, dan BPKB yang adaptif dengan konsep new normal dari pemerintah," ujar Kombes Pol Ahmad Ramadhan.

Dispensasi Bagi Masyarakat

Sebelumnya, Kepala Seksi SIM Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kompol Lalu Hedwin mengatakan, pihaknya memberikan dispensasi bagi masyarakat yang ingin memperpanjang SIM yang masa berlaku habis pada 17 Maret hingga 29 Mei 2020. Hal ini dilakukan untuk mengurangi antrean di area Satpas.

"Dispensasi berlaku untuk warga yang sehat dan termasuk suspect, positif corona, ODP (Orang dalam Pemantauan), dan PDP (Pasien dalam Pemantauan), yang sedang menjalani masa karantina, dapat memperpanjang setelah yang bersangkutan dinyatakan sehat," ujar Hedwin.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

New Normal Sekolah, Kementerian PPPA: Anak Harus Tetap Dikawal

Posted: 28 May 2020 09:01 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Masuk sekolah di era new normal patut dipersiapkan juga oleh para orangtua. Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak pun menegaskan, pengawalan terhadap anak perlu dilakukan. 

"Terkait new normal sebetulnya kan yang kita khawatirkan ada potensi penularan COVID-19 terhadap anak-anak di sekolah. Di sini peran orangtua diperlukan," terang Asisten Deputi Perlindungan Anak dalam Situasi Darurat dan Pornografi Kementerian PPPA, Ciput Eka Purwianti dalam sesi webinar, Kamis (28/5/2020).

"Sebagai orangtua tentunya mempersiapkan anak-anak untuk kembali ke sekolah. Saya pikir tetap harus dikawal."

Pengawalan yang dimaksud saat memasuki new normal di sekolah, yakni memberikan pengertian pada anak terhadap pentingnya menggunakan masker. Kemudian mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir sesering mungkin, terutama sebelum mereka menyentuh bagian wajah.

"Selain itu, bagaimana menjaga asupan nutrisi yang bagus buat anak-anak. Ini yang sangat penting untuk menjaga supaya imunitas anak-anak tinggi," lanjut Ciput.

Tetap Jaga Jarak

Pejalan kaki menggunakan masker di trotoar Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Rabu (27/5/2020). Pemerintah akan mengerahkan personel TNI/Polri guna memastikan masyarakat menerapkan protokol kesehatan diantaranya menggunakan masker, jaga jarak, dan hindari kerumunan. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Pejalan kaki menggunakan masker di trotoar Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Rabu (27/5/2020). Pemerintah akan mengerahkan personel TNI/Polri guna memastikan masyarakat menerapkan protokol kesehatan diantaranya menggunakan masker, jaga jarak, dan hindari kerumunan. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Orangtua juga perlu memberikan pengertian pada anak untuk menjaga jarak antar sesama teman. Hindari dulu untuk saling menyentuh dan berdekatan dengan teman. 

"Biasanya di sekolah, anak-anak pasti tergoda untuk bermain dengan teman-temannya. Apalagi sudah tiga bulan enggak ketemu. Dari hasil survei yang kami lakukan, hampir sebagian besar anak-anak kangen untuk kembali ke sekolah," Ciput menambahkan.

"Nah, berikan mereka pengertian bila berinteraksi dengan teman untuk tidak saling menyentuh dan tetap menjaga jarak."

Dalam hal ini, orangtua perlu menegaskan kepada anak bahwa virus SARS-CoV-2 tidak main-main dan belum ada obat atau vaksinnya hingga sekarang. Berperilaku hidup sehat, menggunakan masker, dan menjaga jarak dengan teman sebagai upaya terhindar dari paparan virus.

Simak Video Menarik Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tunda 'New Normal', Sumbar Kembali Perpanjang PSBB

Posted: 28 May 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Padang - Melihat perkembangan penyebaran virus corona Covid-19 di Sumatera Barat, pemerintah provinsi setempat kembali memperpanjang Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) jilid III hingga 7 Juni 2020.

Artinya secara tidak langsung, Sumbar menunda penerapan New Normal atau kehidupan normal yang baru di tengah pandemi.

"Iya PSBB diperpanjang setelah mendengar dan mempertimbangkan masukan dari berbagai pihak," kata Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno kepada Liputan6.com, Kamis (28/5/2020).

Menurut Gubernur, ada 4 poin yang harus dilakukan saat PSBB kali ini, seperti mempersiapkan pelaksanaan New Normal dengan mengurangi pembatasan.

Kemudian mengoptimalkan upaya-upaya dalam mendisiplinkan masyarakat, untuk melaksanakan protokol kesehatan Covid-19.

Poin selanjutnya, Sumbar tetap mempertahankan kondisi tanggap darurat, selama Keputusan Presiden Nomor 12 Tahun 2020 tentang Penetapan Status Bencana Nonalam Covid-19 sebagai bencana nasional belum diakhiri.

"Kami tetap melakukan pengendalian secara maksimal, termasuk upaya penelusuran riwayat pasien positif," jelasnya.

Terakhir, Irwan menyampaikan bahwa tidak ada persoalan jika ada kabupaten dan kota yang ingin keluar dari PSBB, pihaknya tetap mendukung keputusan bupati dan wali kota.

"Saat ini Bukittinggi mengakhiri PSBB dan tidak memperpanjangnya," ujarnya.

Perkembangan Kasus Corona Sumbar

Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno meninjau pos pengecekan arus masuk di Kota Padang.
Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno meninjau pos pengecekan arus masuk di Kota Padang.

Sebetulnya, ada tiga kepala daerah yang ingin mengakhiri PSBB, yakni Kabupaten Pesisir Selatan, Kota Bukittinggi, dan Kota Padang Panjang.

Namun setelah mendengar pemaparan Gubernur dan Dekan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Andalas Defriman Djafri, hanya Kota Bukittinggi yang tetap keluar dari PSBB dengan berbagai pertimbangan, khususnya terkait sektor perekonomian.

Data per 28 Mei 2020, jumlah pasien positif mencapai 541 orang, 244 di antaranya dinyatakan sembuh, 25 orang meninggal dan sisanya masih diisolasi.

"Laboratorium Fakultas Kedokteran Unand memeriksa ratusan hingga ribuan sampel virus corona per hari," kata Juru Bicara Percepatan Penanganan Corona di Sumbar, Jasman Rizal.

Kemudian, total Pasien Dalam pengawasan (PDP) sebanyak 947 orang, 877 di antaranya dinyatakan sehat dan 70 lainnya masih dalam pemeriksaan.

Sementara, jumlah Orang Dalam Pantauan (ODP) totalnya 9.106 orang, 8.950 di antaranya sudah selesai masa pantau dan sisanya masih proses pemantauan.

Saksikan juga video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Benda Ikonik Ini Identik Suasana Kampung, Jadi Kangen Rumah Nenek

Posted: 28 May 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Bagi para perantau yang mencari nafkah di luar kota, tentu ada banyak momen yang dirindukan di rumah. Meski tahun ini dilarang mudik, tapi masyarakat bisa saling bersilaturrahmi lewat online. Bagi para perantau ada beberapa momen keluarga selalu jadi nostalgia. Kebanyakan hal itu terjadi saat berkumpul di rumah orang tua yang di kampung, seperti rumah nenek. 

Saat berada di kampung, sering kali suasanya berbeda dengan yang ada di kota. Baik itu pemandangan bahkan benda-benda yang ada disana tentu cukup sulit untuk dilihat di perkotaan. Di kampung selalu bikin nostalgia

Seperti halnya netizen Twitter @warganetbudiman yang mengunggah gambar benda-benda yang ada di kampung. Mulai dari tv jadul hingga perkakas kuno.

Berikut 7 benda ikonik yang ada saat pulang kampung yang bikin nostalgia yang Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Jumat (29/5/2020).

 

1. Begini penampakan perabotan dan tv di tempat nenek yang berada di kampung

Benda ikonik di rumah nenek (Sumber: Instagram/WarganetBudiman)
Benda ikonik di rumah nenek (Sumber: Instagram/WarganetBudiman)

2. Meja tamu yang terbuat dari kayu dan rotan pun sering di temukan

Benda ikonik di rumah nenek (Sumber: Instagram/WarganetBudiman)
Benda ikonik di rumah nenek (Sumber: Instagram/WarganetBudiman)

3. Sendalnya ikonik orang tua zaman dahulu yang masih eksis dipakai oleh nenek atau kakeh di kampung

Benda ikonik di rumah nenek (Sumber: Instagram/WarganetBudiman)
Benda ikonik di rumah nenek (Sumber: Instagram/WarganetBudiman)

4. Termos untuk menyimpan air panas ini sering kali sudah menjadi barang koleksi lho

Benda ikonik di rumah nenek (Sumber: Instagram/WarganetBudiman)
Benda ikonik di rumah nenek (Sumber: Instagram/WarganetBudiman)

5. Kalau punya orang tua di kampung yang suka melihara burung mahal, pasti kurungan burungnya spesial seperti ini

Benda ikonik di rumah nenek (Sumber: Instagram/WarganetBudiman)
Benda ikonik di rumah nenek (Sumber: Instagram/WarganetBudiman)

6. Pemandangan joglo dan sepeda kuno yang jadi pajangan sering kali membuat kangen kampung halaman

Benda ikonik di rumah nenek (Sumber: Instagram/WarganetBudiman)
Benda ikonik di rumah nenek (Sumber: Instagram/WarganetBudiman)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3: Bahaya yang Terjadi Jika Taruh Ponsel di Tempat Tidur Tiap Malam

Posted: 28 May 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Ponsel pintar telah menjadi salah satu yang tak bisa lepas dari tangan manusia. Padahal, ada beberapa konsekuensi kesehatan yang negatif dari penggunaan ponsel yang tak bisa dibiarkan begitu saja.

Terlebih lagi, jika kamu begitu melekat pada ponsel bahkan hingga larut malam. Ini amat berbahaya.

Di bawah bantal adalah tempat yang nyaman sehingga banyak orang menyimpan ponsel mereka di sana. Tapi ini dapat meningkatkan risiko kebakaran.

Artikel tentang taruh ponsel di samping tempat tidur tiap malam, lima hal ini akan terjadi padamu menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6, Liputan6.com. Disusul dengan artikel tentang twit kocak era new normal ala warganet.

Sementara itu artikel ketiga terpopuler tentang gara-gara ini Fizi di film Upin Ipin dikritik warganet.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. Taruh Ponsel di Samping Tempat Tidur Tiap Malam, 5 Hal Ini Akan Terjadi pada Anda

(Photo: Guru8) Ilustrasi charger ponsel terbakar.
(Photo: Guru8) Ilustrasi charger ponsel terbakar.

 

Semua ponsel menghasilkan sejumlah panas saat berfungsi. Menempatkannya di bawah bantal membuat panasnya tak bisa berkurang karena sirkulasi udara dan dalam kasus yang ekstrem dapat menyebabkan kebakaran.

Selengkapnya...

2. 7 Twit Kocak Era New Normal ala Warganet, Mengocok Perut

foto: Twitter/@AnakPetir
foto: Twitter/@AnakPetir

Saat ini pandemi Corona Covid-19 masih mewabah di Tanah Air. Meski begitu pemerintah telah menyiapkan skenario normal baru yang akan dijalani masyarakat di tengah pandemi ini.

Ya, masyarakat dinilai harus bisa mengimbangi hidup dengan memperhatikan beberapa hal baru yang akan menjadi kebiasaan.

Sebagian anjuran tentu sudah kita dengar sejak dua bulan lalu yaitu menggunakan masker jika keluar rumah dan sering mencuci tangan dengan sabun. Tak lupa juga untuk menjaga jarak satu sama lain ketika berada di kerumunan.

Selengkapnya...

3. Gara-Gara Ini Fizi di Film Upin Ipin Dikritik Warganet

Fizi di serial kartun Upin dan Ipin
Fizi di serial kartun Upin dan Ipin

Baru-baru ini warganet dibuat heboh dengan ucapan tokoh Fizi dalam serial kartun asal Malaysia 'Upin & Ipin'. Sosok Fizi pun ramai menjadi perbincangan publik di media sosial Twitter.

Hal ini bermula ketika Fizi melontarkan sebuah ucapan yang dianggap telah membuat Upin dan Ipin merasa sangat sedih.

Kejadian berawal dalam sebuah episode Mail sedang menceritakan bahwa dirinya tak bisa ikut main lantaran harus membantu sang ibu untuk mempersiapkan hari lebaran. Mail juga menjelaskan bahwa membantu ibu merupakan hal yang wajib, sebab surga berada di telapak kaki ibu.

Selengkapnya...

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3: Bahaya yang Terjadi Jika Taruh Ponsel di Tempat Tidur Tiap Malam

Posted: 28 May 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Ponsel pintar telah menjadi salah satu yang tak bisa lepas dari tangan manusia. Padahal, ada beberapa konsekuensi kesehatan yang negatif dari penggunaan ponsel yang tak bisa dibiarkan begitu saja.

Terlebih lagi, jika kamu begitu melekat pada ponsel bahkan hingga larut malam. Ini amat berbahaya.

Di bawah bantal adalah tempat yang nyaman sehingga banyak orang menyimpan ponsel mereka di sana. Tapi ini dapat meningkatkan risiko kebakaran.

Artikel tentang taruh ponsel di samping tempat tidur tiap malam, lima hal ini akan terjadi padamu menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6, Liputan6.com. Disusul dengan artikel tentang twit kocak era new normal ala warganet.

Sementara itu artikel ketiga terpopuler tentang gara-gara ini Fizi di film Upin Ipin dikritik warganet.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. Taruh Ponsel di Samping Tempat Tidur Tiap Malam, 5 Hal Ini Akan Terjadi pada Anda

(Photo: Guru8) Ilustrasi charger ponsel terbakar.
(Photo: Guru8) Ilustrasi charger ponsel terbakar.

 

Semua ponsel menghasilkan sejumlah panas saat berfungsi. Menempatkannya di bawah bantal membuat panasnya tak bisa berkurang karena sirkulasi udara dan dalam kasus yang ekstrem dapat menyebabkan kebakaran.

Selengkapnya...

2. 7 Twit Kocak Era New Normal ala Warganet, Mengocok Perut

foto: Twitter/@AnakPetir
foto: Twitter/@AnakPetir

Saat ini pandemi Corona Covid-19 masih mewabah di Tanah Air. Meski begitu pemerintah telah menyiapkan skenario normal baru yang akan dijalani masyarakat di tengah pandemi ini.

Ya, masyarakat dinilai harus bisa mengimbangi hidup dengan memperhatikan beberapa hal baru yang akan menjadi kebiasaan.

Sebagian anjuran tentu sudah kita dengar sejak dua bulan lalu yaitu menggunakan masker jika keluar rumah dan sering mencuci tangan dengan sabun. Tak lupa juga untuk menjaga jarak satu sama lain ketika berada di kerumunan.

Selengkapnya...

3. Gara-Gara Ini Fizi di Film Upin Ipin Dikritik Warganet

Fizi di serial kartun Upin dan Ipin
Fizi di serial kartun Upin dan Ipin

Baru-baru ini warganet dibuat heboh dengan ucapan tokoh Fizi dalam serial kartun asal Malaysia 'Upin & Ipin'. Sosok Fizi pun ramai menjadi perbincangan publik di media sosial Twitter.

Hal ini bermula ketika Fizi melontarkan sebuah ucapan yang dianggap telah membuat Upin dan Ipin merasa sangat sedih.

Kejadian berawal dalam sebuah episode Mail sedang menceritakan bahwa dirinya tak bisa ikut main lantaran harus membantu sang ibu untuk mempersiapkan hari lebaran. Mail juga menjelaskan bahwa membantu ibu merupakan hal yang wajib, sebab surga berada di telapak kaki ibu.

Selengkapnya...

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kumpulan 40 Kata-Kata Bijak Gus Dur yang Penuh Makna

Posted: 28 May 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Mendiang Gus Dur atau yang memiliki nama lengkap KH. Abdurrahman Wahid hingga kini masih dikenal sebagai sosok tokoh bangsa yang senantiasa cinta tanah air.

Ketika beliau masih hidup, pernyataannya yang terkadang lugas dan nyeleneh sering kali baru diketahui makna setelah beberapa waktu kemudian. Salah satu istilah yang selalu diingat dari Gus Dur adalah " Gitu aja kok repot" .

Selain sosok ulama besar, Gus Dur mendapat julukan sebagai bapak pluralitas Indonesia karena menjadi presiden untuk segala umat yang beragam di Tanah Air. Selain jabatan formal, Gus Dur telah menghasilkan banyak tulisan berupa artikel ataupun opini yang dimuat sejumlah media Tanah Air maupun mancanegara. Dari situlah banyak kata-kata quote bijak Gus Dur mengenai kehidupan, ilmu, politik dan banyak hal lainnya yang begitu inspiratif.

Meskipun telah lama tiada, bukan berarti jasa-jasanya begitu saja dilupakan. Kata-kata quote bijak Gus Dur kerap dicari dan dijadikan motivasi. Bahkan meski terdengar bercanda, namun terdapat makna yang terkandung di dalamya.

Nah, penasaran bukan? Untuk itu berikut kami rangkum dari beberapa sumber, kata-kata bijak Sindiran Lucu dari Abdurrahman Wahid atau lebih sering disapa Gusdur ini.

"Sabar itu nggak ada batasnya, kalau ada batasnya berarti nggak sabar." -Abdurrahman Wahid

"Peran agama sesungguhnya membuat orang sadar akan fakta bahwa dirinya bagian dari umat manusia dan alam semesta." -Abdurrahman Wahid

"Memuliakan manusia berarti memuliakan penciptanya. Merendahkan manusia berarti merendahkan dan menistakan penciptanya." -Abdurrahman Wahid

"Tidak penting apa agama dan sukumu, kalau kamu bisa melakukan sesuatu yang baik untuk semua manusia, maka orang tidak pernah tanya apa agamamu." -Abdurrahman Wahid

Kata bijak (2)

(Sumber nu.or.id)
(Sumber nu.or.id)

"Dalam hidup nyata dan dalam perjuangan yang tak mudah, kita bukan tokoh dongeng dan mitos yang gagah berani dan penuh sifat kepahlawanan." -Abdurrahman Wahid

"Bukalah hatimu dan bertindaklah dengan jujur." -Abdurrahman Wahid

"Dengan lelucon, kita bisa sejenak melupakan kesulitan hidup. Dengan humor, pikiran kita jadi sehat."

"Kemajemukan harus bisa diterima, tanpa ada perbedaan." -Abdurrahman Wahid

"Tidak penting apapun agamamu atau sukumu, kalau kamu bisa melakukan sesuatu yang baik untuk semua orang, orang tidak pernah tanya apa agamamu." -Abdurrahman Wahid

"Orang yang masih terganggu dengan hinaan dan pujian manusia, dia masih hamba yang amatiran." -Abdurrahman Wahid

"Allah itu maha besar. Ia tidak memerlukan pembuktian akan kebesaran-Nya. Ia Maha Besar karena Ia ada. Apapun yang diperbuat orang atas diri-Nya, sama sekali tidak ada pengaruhnya atas wujud-Nya dan atas kekuasaan-Nya." -Abdurrahman Wahid

"Semakin tinggi ilmu seseorang, maka semakin tinggi toleransinya." -Abdurrahman Wahid

"Agama mengajarkan pesan-pesan damai dan ekstremis memutarbalikannya. Kita butuh Islam ramah, bukan Islam marah." Kita butuh Islam ramah, bukan Islam marah." -Abdurrahman Wahid

"Perbedaan itu fitrah. Dan ia harus diletakkan dalam prinsip kemanusiaan universal." -Abdurrahman Wahid

"Islam itu datang bukan untuk mengubah budaya leluhur kita jadi budaya Arab. Bukan untuk 'aku' menjadi 'ana', 'sampeyan' jadi 'antum', 'sedulur' jadi 'akhi'. Kita pertahankan milik kita. Kita harus serap ajarannya, nukan budaya Arabnya." -Abdurrahman Wahid

"Islam di Indonesia itu timbul dari basis kebudayaan. Jika itu dihilangkan, maka kemungkinannya ada dua, yaitu pertama kebudayaan akan mati, kedua Islam akan hancur. Pesan saya, jadilah pemikir yang sehat." -Abdurrahman Wahid

"Berkat perbedaan, semuanya jadi terang benderang." -Abdurrahman Wahid

"Dari sudut agama, saya ingin mengingatkan, agar ketidaksenangan kita terhadap seseorang atau suatu kaum jangan sampai menyebabkan kita berlaku tidak adil dalam memutuskan sesuatu." -Abdurrahman Wahid

 

 

Kata bijak (3)

Kisah Kesederhanaan Gus Dur Saat Foto Kepresidenan, Rela Tunggu Jas Disetrika (Liputan6.com)
Kisah Kesederhanaan Gus Dur Saat Foto Kepresidenan, Rela Tunggu Jas Disetrika (Liputan6.com)

"Esensi Islam tidak terletak pada pakaian yang dikenakan, melainkan pada kahlak yang dilaksanakan." -Abdurrahman Wahid

"Rentenir memang melakukan kerja manipulatif, karena ia mengambil keuntungan dari penderitaan orang lain. Sementara Tuhan tidak memanipulasikan apa-apa. Yang diberikan-Nya hanyalah kehidupan itu sendiri. Terserah mau diapakan oleh manusia, dijadikan ajang pengrusakan, ayau laha penyejahteraan hidup." -Abdurrahman Wahid

"Jika kita merasa muslim terhormat, maka kita akan berpuasa dengan menghormati orang yang tidak berpuasa." -Abdurrahman Wahid

"Jika kamu membenci orang karena dia tidak bisa membaca Al-Quran, berarti yang kamu pertuhankan itu bukan Allah, tapi Al-Quran. Jika kamu memusuhi orang yang berbeda agama dengan kamu, berarti yang kamu pertuhankan itu bukan Allah, tapi Agama. Jika kamu menjauhi orang yang melanggar moral, berarti yang kamu pertuhankan bukan Allah, tapi moral. Pertuhankanlah Allah, bukan yang lainnya. Dan pembuktian bahwa kamu mempertuhaknkan Allah, kamu harus menerima semua makhluk. Karena begitulah Allah." -Abdurrahman Wahid

"Menyesali nasib tidak akan mengubah keadaan. Terus berkarya dan bekerjalah yang membuat kita berharga." -Abdurrahman Wahid

"Tidak ada jabatan di dunia ini yang perlu dipertahankan mati-matian." -Abdurrahman Wahid

"Jika kita muslim terhormat, maka kita akan berpuasa dengan menghormati orang yang tidak berpuasa." -Abdurrahman Wahid

"Kalau Anda tidak ingin dibatasi, janganlah Anda membatasi. Kita sendirilah yang harusnya tahu batas kita masing – masing." -Abdurrahman Wahid

"Memaafkan tidak akan mengubah masa lalu, tetapi memberi ruang besar untuk masa depan." -Abdurrahman Wahid

"Sebenar apapun tingkahmu, sebaik apapun perilaku hidupmu, kebencian dari manusia itu pasti ada. Jadi jangan terlalu diambil pusing. Terus saja jalan." -Abdurrahman Wahid

"Perbedaan dalam berbagai hal termasuk aliran dan agama, sebaiknya diterima karena itu bukan sesuatu masalah." -Abdurrahman Wahid

"Tuhan tidak perlu dibela, Dia sudah maha segalanya. Belalah mereka yang diperlakukan tidak adil." -Abdurrahman Wahid

"Bukalah hatimu dan bertindaklah dengan jujur." -Abdurrahman Wahid

"Mestinya yang merayakan hari natal bukan hanya umat Kristen, melainkan juga umat Islam dan umat beragama lain, bahkan seluruh umat manusia. Sebab, Yesus Kristus atau Isa Al-Masih adalah juru selamat seluruh umat manusia, bukan juru selamat umat Kristen saja." -Abdurrahman Wahid

"Sebuah masyarakat tanpa spritualitas hanyalah akan berujung pada penindasan, ketidakadilan, pemerasan, dan perkosaan, atas hak-hak sasi warganya." -Abdurrahman Wahid

"Negeri ini paling kaya di dunia tapi sekarang negeri ini menjadi melarat karena para koruptor tidak ditindak dengan tegas." -Abdurrahman Wahid

"Humor tidak bisa menjatuhkan pemerintah. Tetapi humor bisa membantu membusukkan suatu rezim." -Abdurrahman Wahid

"Saya tidak peduli, mau popularitas saya hancur, difitnah, dicaci maki, atau dituduh apapun. Tapi bangsa dan negara ini harus diselamatkan dari perpecahan." -Abdurrahman Wahid

"Menyesali nasib tidak akan mengubah keadaan, Terus berkarya dan bekerjalah yang membuat kita berharga." -Abdurrahman Wahid

"Kepemimpian yang baik dapat membawa hasil yang baik tanpa banyak menumpahkan darah." -Abdurrahman Wahid

"Tidak ada jabatan di dunia ini yang perlu dipertahankan mati-matian." -Abdurrahman Wahid

"Marilah kita bangun bangsa dan kita hindarkan pertikaian yang sering terjadi dalam sejarah. Inilah esensi tugas kesejarahan kita, yang tidak boleh kita lupakan sama sekali." -Abdurrahman Wahid

 

(Reni Novita Sari/Dream.co.id)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: