Selasa, 15 September 2020

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


BPH Migas Jabarkan Progres Pembangunan Infrastruktur Pipa Gas, Ini Rinciannya

Posted: 15 Sep 2020 11:10 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Komisi VII DPR RI menggelar rapat dengar pendapat (RDP) dengan Kepala Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) M. Fanshurullah Asa pada Selasa kemarin. Agenda RDP tersebut adaah kemajuan pembangunan infrastruktur gas pipa, progres digitalisasi SPBU sampai kuartal II 2020, progres BBM Satu Harga, dan lain-lain.

Dalam pemaparann mengenai infrastruktur gas pipa, Fanshurullah Asa menjelaskan, BPH Migas telah melelang ruas transmisi dan wilayah jaringan distribusi didasarkan pada Rencana Induk Jaringan Transmisi dan Distribusi Gas Bumi Nasional (RITJDGBN).

Sesuai Pasal 27 ayat (1) Undang-Undang No.22 Tahun 2001, bahwa RITJDGBN ditetapkan oleh Menteri yang menangani energi (Menteri ESDM). Pembangunan pipa transmisi dapat dilaksanakan melalui lelang oleh BPH Migas, penugasan oleh Pemerintah (KESDM), dan inisiatif Badan Usaha.

BPH Migas telah melakukan lelang untuk 3 ruas pipa transmisi gas bumi. Pertama adalah Ruas Gresik – Semarang oleh PT Pertamina Gas, yang saat ini telah selesai 100 persen dan tarif pengangkutannya ditetapkan sebesar 0,25 USD per MMBTU.

"Kedua Ruas Cirebon – Semarang oleh PT Rekayasa Industri, yang saat ini masih mencari calon Shipper dan Ruas Kalimantan – Jawa 2 oleh PT Bakrie & Brothers (BNBR) yang juga sedang mencari calon Shipper," jelas Fanshurullah Asa dalam keterangan tertulis, Rabu (16/9/2020). 

Pelaksanaan pembangunan ruas pipa transmisi gas bumi juga dilakukan melalui penugasan oleh Kementerian ESDM, yaitu Ruas Duri – Dumai dan WNTS Pemping. Untuk kedua ruas tersebut saat ini masih membutuhkan konsumen gas untuk memaksimalkan utilisasi pipa, sehingga perlunya dibangun Kawasan Ekonomi Khusus di wilayah yang dilewati pipa transmisi.

Sedangkan, berdasarkan inisiatif Badan Usaha, terdapat pembangunan 2 ruas pipa transmisi gas bumi, yaitu Ruas Arun - Belawan dan Ruas Grisik – Pusri yang masih rendah utilisasi pipanya sehingga perlu didorong dengan adanya pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus.

"Terkait Wilayah Jaringan Distribusi (WJD), telah diusulkan sebanyak 190 WJD Kabupaten dan Kota oleh 25 Badan Usaha. Hal ini menunjukkan bahwa bisnis distribusi gas bumi melalui pipa cukup menarik" kata Kepala BPH Migas Fanshurullah Asa. 

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ini Satu-Satunya Obat Jika Pasien Sudah Kena Happy Hypoxia

Posted: 15 Sep 2020 11:07 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Dokter spesialis paru Divisi Infeksi Departemen Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (UI), Erlina Burhan, membeberkan gejala-gejala Happy Hypoxia yang perlu diketahui.

Menurutnya, Happy Hypoxia adalah menurunnya kadar oksigen pada pasien COVID-19 yang tidak disadari pasien. Pasien bisa saja menunjukkan keadaan tubuh yang sehat padahal sebenarnya dia kekurangan oksigen.

Umumnya, Happy Hypoxia terjadi pada pasien bergejala. "Jarang sekali terjadi pada pasien tanpa gejala," ujarnya dalam konferensi pers BNPB pada Rabu (16/9/2020).

Gejala Happy Hypoxia yang dapat dialami pasien biasanya ditandai dengan batuk yang dalam beberapa waktu terus bertahan dan bertambah parah, tubuh terasa lemas, dan warna bibir serta ujung jari menjadi kebiruan.

"Jangan menunggu sesak karena pada Happy Hypoxia umumnya tidak ada gejala sesak," katanya

Jika sudah mengalami gejala ini, maka harus segera dilarikan ke rumah sakit, tambahnya. Karena satu-satunya obat Happy Hypoxia adalah oksigen.

Pencegahan Happy Hypoxia

Hal pertama yang dapat dilakukan dalam mencegah terjadinya Happy Hypoxia, kata Erlina, adalah mengetahui gejalanya.

"Cara lainnya adalah sering-sering ukur saturasi oksigen dengan pulse oksimetri, jangan tunggu sesak," katanya.

Cara yang lebih mendasar lagi adalah mencegah agar tidak terkena penyakit COVID-19. Menurutnya, caranya sangat mudah kembali lagi pada 3M yaitu memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak.

Meningkatkan sistem imun juga perlu dilakukan dengan memakan makanan bergizi, istirahat cukup, tidak merokok, konsumsi suplemen, istirahat ringan rutin, dan hindari stres berkepanjangan karena stres berkepanjangan dapat menurunkan sistem imun.

Infografis COVID-19:

Infografis Cara China hingga Vietnam Tangani Virus Corona. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Cara China hingga Vietnam Tangani Virus Corona. (Liputan6.com/Abdillah)

Simak Video Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Berstatus Orang Tanpa Gejala, Bupati Serdang Bedagai Soekirman Terkonfirmasi Positif Covid-19

Posted: 15 Sep 2020 11:06 PM PDT

Liputan6.com, Serdang Bedagai Kabar Kepala Daerah terkonfirmasi positif Virus Corona Covid-19 datang dari Sumatera Utara (Sumut). Bupati Serdang Bedagai, Soekirman, terkonfirmasi positif Covid-19 dengan status Orang Tanpa Gejala (OTG).

Kabar tersebut disampaikan langsung Soekirman melalui video yang diunggah di akun media sosial Instagram dengan nama akun @soekirmansergai. Saat ini Soekirman sedang menjalani isolasi di salah satu rumah sakit.

"Inilah yang disebut dengan OTG. Suhu badan saya tetap 36,4 derajat. Tidak ada gejala demam, batuk atau flu. Tapi, laboratorium swab PCR, ternyata disimpulkan terinfeksi Covid-19," ucap Soekirman dalam video singkat yang diunggah Selasa, 15 September 2020.

Diungkapkan Soekirman, begitu mengetahui hasil swab positif, dirinya langsung bergegas melakukan isolasi. Dia pergi ke salah satu rumah sakit di Sumut. Diungkapkannya, saat ini kondisinya dalam keadaan baik.

Dalam video di media sosial itu, Soekirman mengimbau masyarakat Serdang Bedagai khususnya, dan Sumut umumnya, untuk meningkatkan kewaspadaan. Masyarakat diimbau tetap menggunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak, dan mengonsumsi makanan sehat.

"Dalam situasi seperti ini, lebih bagus kita beranggapan semua orang sudah positif. Agar kita hati-hati dan waspada," sebutnya.

 

Minta Jangan Dihubungi

Ilustrasi Smartphone Android, Gadget. Kredit: Pexels via Pixabay
Ilustrasi Smartphone Android, Gadget. Kredit: Pexels via Pixabay

Di akhir video, mantan aktifis Bitra tersebut juga meminta masyarakat atau kerabatnya untuk tidak menghubunginya terlebih dahulu. Soekirman ingin masa isolasinya dimaksimalkan untuk penyembuhan.

"Tidak usah WA, SMS, atau menelepon saya dulu. Saya membutuhkan istirahat. Mohon doanya, mudah-mudahan kita bisa bekerja kembali seperti biasa," ucapnya.

Pihak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serdang Bedagai telah mendapat kabar terkait Soekirman terkonfirmasi positif Covid-19. Dalam beberapa waktu terakhir, Soekirman masih melakukan kerja-kerjanya sebagai bupati.

Dia sempat meninjau Pelaksanaan Ujian Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Formasi Tahun 2019, di Kantor Regional (Kanreg) VI BKN Medan, Provinsi Sumut, Senin, 14 September 2020.

Aktivitas Soekirman

Ilustrasi Konspirasi Penemuan Vaksin Covid-19 Credit: pexels.com/Polina
Ilustrasi Konspirasi Penemuan Vaksin Covid-19 Credit: pexels.com/Polina

Sebelumnya, Soekirman juga sempat bolak-balik ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Serdang Bedagai untuk melakukan pendafataran sebagai Bakal Calon Bupati pada Pilkada Desember 2020 mendatang.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Serdang bedagai, Akmal menyebut, pihaknya segera melakukan pelacakan kontak erat di jajaran Pemkab. Saat ini pihaknya sedang berkoordinasi dengan gugus tugas Covid-19.

"Hasil tracing akan diketahui siapa-siapa saja yang kontak erat. Nanti diambil tindakan medis, apakah harus di swab, untuk memastikan yang bersangkutan terkonfirmasi atau tidak," Akmal menandaskan.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ahok Usul Kementerian BUMN Dibubarkan, Kenapa?

Posted: 15 Sep 2020 11:06 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Mantan Gubernur DKI Jakarta sekaligus Komisaris Utama PT Pertamina Persero Basuki Tjahaja Purnama atau yang biasa disapa Ahok mengusulkan agar Kementerian BUMN dibubarkan dan diganti dengan superholding.

Hal ini dikarenakan menurutnya, tata kelola perusahaan plat merah ini tidak efisien dan buruk. Lebih baik, manajemen BUMN diserahkan ke kalangan profesional yang jauh dari kepentingan politik.

Ahok mencontohkan pembentukan Temasek yang digagas Pemerintah Singapura.

"Seharusnya Kementerian BUMN dibubarkan. Kita bangun seperti Temasek, jadi semacam Indonesia Incorporation," kata Ahok, dikutip dari kanal YouTube POIN, Rabu (16/9/2020).

Usul Ahok ini dilandasi dengan temuannya soal kebijakan Pertamina yang tidak efisien, mulai dari birokrasi, dugaan manipulasi gaji hingga soal utang.

Menurutnya, direksi Pertamina punya hobi lobi-lobi menteri. Pergantian direktur juga dilakukan tanpa pemberitahuan kepada dirinya sebagai Komisaris Utama.

"Dia ganti direktur pun bisa tanpa kasih tahu saya, saya sempat marah-marah juga, jadi direksi-direksi semua mainnya lobinya ke menteri karena yang menentukan menteri. Komisaris juga rata-rata titipan kementerian-kementerian," kata Ahok.

Lalu, adanya dugaan manipulasi gaji, dimana pejabat yang sudah tidak bertugas di posisi yang bersangkutan masih menerima gaji yang nominalnya sama.

"Orang yang dicopot dari jabatan dirut anak perusahaan misalnya gajinya Rp 100 juta lebih, masa di copot tapi gaji masih sama, alasannya dia orang lama, harusnya kan gaji mengikuti jabatan Anda, tapi mereka bikin gaji pokok gede-gede semua," tandas Ahok.

Kemudian soal utang. Ahok menilai, Pertamina selalu ingin berutang untuk mengakuisisi kilang minyak luar negeri. Padahal, menurutnya lebih baik Pertamina melakukan eksplorasi dalam negeri karena Indonesia masih punya potensi 12 cekungan yang menghasilkan minyak dan gas (migas).

"Sudah minjam duit USD 16 miliar, tiap kali otaknya minjam duit terus, saya sudah kesal. Minjam terus, akuisisi terus, kita masih punya 12 cekungan yang berpotensi minyak dan gas, ngapain di luar negeri? Jangan-jangan ada komisi," ujar Ahok.

Ahok Sebut Direksi Pertamina Hobi Lobi Menteri

Senyum Gubernur DKI Jakarta non-aktif Basuki T Purnama alias Ahok sesaat sebelum dimulainya sidang lanjutan di PN Jakarta Utara, Selasa (26/12). Persidangan ketiga ini beragenda pembacaan putusan sela oleh majelis hakim. (Liputan6.com/Bagus Indahono/Pool)
Senyum Gubernur DKI Jakarta non-aktif Basuki T Purnama alias Ahok sesaat sebelum dimulainya sidang lanjutan di PN Jakarta Utara, Selasa (26/12). Persidangan ketiga ini beragenda pembacaan putusan sela oleh majelis hakim. (Liputan6.com/Bagus Indahono/Pool)

Komisaris Utama PT Pertamina Basuki Tjahaja Purnama (BTP) atau yang akrab dipanggil Ahok kembali mengutarakan temuannya soal kebiasaan direksi, komisaris dan dugaan manipulasi gaji di perusahaan pelat merah tersebut.

Menurut pria yang biasa dipanggil Ahok ini, direksi Pertamina punya hobi lobi-lobi menteri. Pergantian direktur juga dilakukan tanpa pemberitahuan kepada dirinya sebagai Komisaris Utama.

"Dia ganti direktur pun bisa tanpa kasih tahu saya, saya sempat marah-marah juga, jadi direksi-direksi semua mainnya lobinya ke menteri karena yang menentukan menteri. Komisaris juga rata-rata titipan kementerian-kementerian," kata Ahok dikutip dari YouTube POIN, Rabu (16/9/2020).

Ahok bilang, untuk hal ini, dirinya akan membersihkan jalur birokrasi ini dengan lelang terbuka.

"Saya potong jalur birokrasi, Pertamina itu dulu naik pangkat mesti pakai kayak pangkat, Pertamina refference level orang mesti kerja sampai SVP bisa 20 tahun ke atas saya potong semua mesti lelang terbuka,"

Lalu, hal lainnya yang dikritisi Ahok ialah adanya dugaan manipulasi gaji. Ada beberapa pihak yang diduga masih menerima gaji dengan nominal yang sama padahal sudah tidak bertugas di jabatan yang bersangkutan.

"Orang yang dicopot dari jabatan Dirut anak perusahaan misalnya, gajinya Rp 100 juta lebih, masa dicopot tapi gaji masih sama, alasannya dia orang lama, harusnya kan gaji mengikuti jabatan Anda, tapi mereka bikin gaji pokok gede-gede semua," katanya.

"Jadi bayangkan orang kerja sekian tahun gajinya pokoknya Rp 75 juta dicopot gak ada kerjaan pun dibayar segitu. Gila aja nih," tandas Ahok.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Erick Thohir Optimistis Indonesia Jadi Negara Besar Usai Lewati Pandemi

Posted: 15 Sep 2020 11:05 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Menteri BUMN Erick Thohir mengungkapkan optimismenya bahwa perekonomian Indonesia bisa segera pulih dan jadi negara besar pasca melewati krisis pandemi Covid-19.

Keyakinan itu dilontarkannya setelah Bank Dunia dan Dana Moneter Internasional (IMF) memprediksi Indonesia bakal masuk dalam daftar 5 negara dengan kekuatan ekonomi terbesar dunia pada 2024.

"Tentu harus ada optimisme, Indonesia bisa keluar dari krisis. Kita lihat kembali data-data tahun depan dari IMF, Asian Development Bank, semua proyeksi Indonesia akan dapatkan pertumbuhan yang baik. Bahkan di 2024, kita masuk dalam kategori lima negara besar dunia," paparnya dalam sesi webinar, Rabu (16/9/2020).

Selain itu, Erick juga menilai, pertumbuhan ekonomi Indonesia masih lebih baik dibandingkan negara-negara anggota G20 di masa pandemi ini, seperti India, Perancis dan Inggris.

"Makanya keputusan Presiden Jokowi untuk tidak lockdown adalah keputusan yang tepat, karena itu juga bisa kita lihat dibandingkan dengan negara di Asia Tenggara seperti Singapura, Malaysia dan lain-lain. Tentu kita secara tren juga baik," katanya.

Tak mau dianggap jumawa, ia mengatakan, data-data positif tersebut dipresentasikan oleh para pengamat dan pemikir di luar Pemerintah Indonesia. Menurut dia, analisis tersebut telah disampaikan secara terbuka sejak beberapa waktu lalu.

"Tapi tidak berarti jika sebagai bangsa Indonesia tidak persiapkan perbaikan-perbaikan yang harus kita lakukan. Jadi saya sangat setuju, bagaiman opportunity untuk Indonesia sangat besar," ujar Erick.

 

Ekonomi Indonesia Jauh Lebih Baik Dibanding Negara Tetangga

Pedagang berjualan makanan ringan di bantaran Kanal Banjir Barat dengan latar belakang gedung pencakar langit di Jakarta, Kamis (6/8/2020). BPS mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia Kuartal II/2020 minus 5,32 persen akibat perlambatan sejak adanya pandemi COVID-19. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)
Pedagang berjualan makanan ringan di bantaran Kanal Banjir Barat dengan latar belakang gedung pencakar langit di Jakarta, Kamis (6/8/2020). BPS mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia Kuartal II/2020 minus 5,32 persen akibat perlambatan sejak adanya pandemi COVID-19. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, ekonomi Indonesia memang minus pada kuartal II 2020. Namun angka pertumbuhan ekonomi Indonesia jauh lebih baik jika dibandingkan dengan beberapa negara lain di Asia Tenggara (ASEAN). 

"Memang kita minus 5,3 persen, tapi kalau dibandingkan negara-negara lain sekitar, kita lebih bagus," kata Luhut di acara Sarasehan Virtual 100 Ekonom: Tranformasi Ekonomi Indonesia Menuju Negara Maju dan Berdaya Saing, Jakarta, Selasa (15/9/2020).

 

Terpenting kata Luhut, dampak kepada PDB saat ini masih bagus. "Saya pikir kita masih lebih baik," kata dia.

Mantan Kepala Staf Kepresidenan ini mengatakan pihaknya sudah mengindentifikasi penyebab turunnya perekonomian nasional. Setidaknya ada 8 titik yang menjadi masalah.

"Kita identifikasi ada 8 titik yang jadi masalah, dalam ekonomi kita ini," kata dia.

Sayangnya, Luhut tak menjelaskan lebih rinci 8 titik masalah yang dimaksud. Dia hanya menyebutkan Pemerintah akan fokus membenahi itu agar ekonomi Indonesia kembali pulih. "Dan ini kita akan fokus supaya kita bisa rebound lebih cepat," kata dia mengakhiri.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

7 Pesona Mario Lawalata, Bahagia Meski Belum Menikah di Usia 40 Tahun

Posted: 15 Sep 2020 11:05 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Mario Santo Michael Lawalata atau yang lebih akrab disapa Mario Lawalata ini cukup dikenal luas sebagai presenter serta aktor. Pria kelahiran Pekanbaru, Riau ini pun masih aktif malang-melintang di layar kaca.

Baru-baru ini nama Mario Lawalata menjadi sorototan publik. Pasalnya, melalui kanal YouTube The Lawalatas ia menjelaskan mengenai alasannya mengapa hingga berusia 40 tahun belum menikah. Melalui kanal YouTube itu pula, pada awal September 2020 Oscar Lawalata memperkenalkan nama barunya sebagai Asha Smara Darra yang langsung menuai sorotan publik. 

Pada video bertajuk "The Untold Story of Mario Lawalata: Sekarang Gue Siap Married" Mario Lawalata menjelaskan mengenai alasannya memilih belum menikah. Ia mengaku jika mencari pendamping hidup bukan perkara mudah. Pasalnya, ia mencari yang terbaik serta cocok dan diibaratkan seperti memilih seorang presiden.

Meski begitu, kini aktor tampan ini mengaku bahagia dan tak menyesali keputusannya untuk tidak terburu-buru menikah. Bukan hanya berbahagia saja, akan tetapi pria kelahiran 3 Mei 1980 ini juga bersyukur dan bisa belajar banyak mengenai kehidupan.

"Gue itu sangat-sangat bahagia dan sangat-sangat malah bersyukur banget-bangetan saat ini gue belum married. Sangat bersyukur karena I learn a lot dari kehidupan. Sampai sekarang ini gue belajar banyak dari kehidupan yang gue lewati, kehidupan keluarga, kehidupan teman-teman, kehidupan gue sendiri," uajr Mario Lawalata.

Meski telah memasuki usia 40 tahun, namun tak sedikit netizen yang tak menampik pesona dari aktor di film Menunggu Pagi ini. Dirangkum Liputan6.com dari akun Instagram @lawalata13, berikut ini beberapa pesona Mario Lawalata yang masih sendiri di usia 40 tahun, Rabu (16/9/2020).

1. Meski telah berusia 40 tahun, namun penampilan Mario Lawalata tetap terlihat bugar.

Mario Lawalata (Sumber: Instagram/lawalata13)
Mario Lawalata (Sumber: Instagram/lawalata13)

2. Hingga saat ini dirinya pun masih aktif bermain basket.

Mario Lawalata (Sumber: Instagram/lawalata13)
Mario Lawalata (Sumber: Instagram/lawalata13)

3. Bahkan, melalui akun Instagram pribadinya Mario kerap membagikan potret saat tengah bertanding basket.

Mario Lawalata (Sumber: Instagram/lawalata13)
Mario Lawalata (Sumber: Instagram/lawalata13)

4. Penampilan Mario Lawalata pun disebut-sebut terlihat awet muda.

Mario Lawalata (Sumber: Instagram/lawalata13)
Mario Lawalata (Sumber: Instagram/lawalata13)

5. Bahkan, gaya penampilannya terlihat bak anak muda yang tampil stylish.

Mario Lawalata (Sumber: Instagram/lawalata13)
Mario Lawalata (Sumber: Instagram/lawalata13)

6. Walaupun mengaku bahagia belum menikah di usia 40 tahun, namun kini Mario Lawalata telah siap untuk menikah.

Mario Lawalata (Sumber: Instagram/lawalata13)
Mario Lawalata (Sumber: Instagram/lawalata13)

7. Ia bahkan menyebutkan kriteria calon pendamping pada video di kanal YouTube keluarga.

Mario Lawalata (Sumber: Instagram/lawalata13)
Mario Lawalata (Sumber: Instagram/lawalata13)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Merek Es Krim Premium Lokal, Cocok Jadi Penyejuk Hari yang Terik

Posted: 15 Sep 2020 11:03 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sebagai salah satu makanan pencuci mulut yang populer di seluruh penjuru negeri, es krim memiliki banyak penggemar dari beragam kalangan. Varian rasanya yang unik dan lezat membuat orang tak segan-segan menyetoknya di lemari es rumah masing-masing.

Kenikmatannya pun akan lebih terasa saat dikonsumsi pada cuaca yang panas dan matahari yang menyengat. Oleh karena itu, Anda tak akan kesulitan mencarinya, karena beragam jenis dan rasa es krim kesukaan Anda dapat dengan mudah ditemukan di warung atau minimarket terdekat.

Lebih menariknya lagi, saat ini Anda tidak perlu repot pergi ke minimarket terdekat, karena banyak sekali produk es krim lokal yang dapat Anda pesan secara online dan dapat dikirimkan langsung ke rumah Anda. Varian rasanya pun menarik dan unik untuk menyejukkan hari-hari Anda.

Bahkan, ada beberapa merek es krim lokal yang juga menyajikan es krim rendah lemak sehingga Anda tidak perlu khawatir menggagalkan rencana diet Anda saat menikmati pencuci mulut manis ini. Jika Anda dan keluarga adalah pecinta es krim, patut mencoba enam merek es krim lokal yang viral dengan kreasi unik dan menggiurkan berikut ini.

1. Friday Creamery

Jika Anda penggemar es krim, tetapi sering merasa bersalah karena kalori yang tinggi, Friday Creamery adalah pilihan yang tepat untuk Anda. Pasalnya, es krim yang disajikan diklaim rendah kalori hingga lima kali lebih sedikit dari es krim pada umumnya. Campuran bahan dasar alami tanpa kandungan pengawet, berhasil membuat produk es krim ini lebih rendah lemak, rendah gula, dan berprotein lebih tinggi.

Dibuka sejak Maret 2019 lalu, Friday Creamery mengusung beberapa varian rasa eskrim, seperti matcha mood, sexy chocolate, sweet vanilla, triple shot espresso, dan varian lainnya yang hanya berkadar 200 hingga 320 kalori. Es krim lokal ini bisa dipesan oleh Anda yang berada di sekitar Jakarta dan Surabaya mulai dari harga Rp42 ribu untuk cup kecil, dan Rp95 ribu untuk cup yang lebih besar.

 

 

2. Holi Ice Cream

Es krim varian mie instant Holi Ice Cream. (dok. Instagram @holi.icecream /https://www.instagram.com/p/CDs5TGfhZzY/?igshid=dryw7tht75h0/ Brigitta Bellion)
Es krim varian mie instant Holi Ice Cream. (dok. Instagram @holi.icecream /https://www.instagram.com/p/CDs5TGfhZzY/?igshid=dryw7tht75h0/ Brigitta Bellion)

Sempat viral di jagad maya dengan es krim rasa produk mie instan, Holi Ice Cream menjadi banyak incaran masyarakat. Produk es krim lokal yang muncul tahun lalu ini memang terkenal dengan varian rasanya yang unik dan mengherankan, lantas banyak orang penasaran untuk mencobanya.

Mengusung konsep unik dan terbatas, es krim ini hanya mengeluarkan varian rasa tertentu pada periode yang berbeda-beda. Sering kali mereka mencampurkan es krim dengan berbagai merek minuman atau makanan ringan lainnya untuk menciptakan cita rasa yang jarang ditemukan dalam produk es krim.

Beberapa varian rasa yang banyak diminati, yaitu rasa Indomie, wine, soda badak, sereal, dan lainnya lengkap dengan kemasan yang menarik pula. Anda bisa mendapatkannya dengan merogoh kocek mulai dari harga Rp45 ribu saja. 

3. Amame Ice Cream

Salah satu es krim homemade lokal terbaik yang dapat menyejukkan hari-hari Anda adalah Amame Ice Cream. Berawal dari konsep ice cream café di kawasan Bintaro, kini mereka juga menjual produknya dengan sistem antar ke rumah Anda.

Beragam rasa unik seperti Thai Milk Tea, Earl Grey Milk Tea, Butterscotch Brownie, dan lainnya sangat cocok untuk Anda yang menggemari rasa manis dan legit dari es krim. Dibanderol dengan harga Rp120 ribu, Anda sudah bisa menikmati segarnya es krim berukuran 475ml. 

 

 

4. Lonana Ice Cream

Produk Lonana Ice Cream. (dok. Instagram @lonana.icecream/https://www.instagram.com/p/B9y6CjqBMkb/?igshid=lru9r6c7zgiw/Brigitta Bellion)
Produk Lonana Ice Cream. (dok. Instagram @lonana.icecream/https://www.instagram.com/p/B9y6CjqBMkb/?igshid=lru9r6c7zgiw/Brigitta Bellion)

Produk es krim satu ini ternyata juga tak kalah sehatnya. Lonana Ice Cream menawarkan sensasi nikmatnya es krim vegan yang hanya mengandung 100 kalori. Seperti nama dan slogannya, "as low as banana", yang berarti es krim memiliki kalori serendah kandungan yang terdapat pada sebuah pisang.

Diproduksi sejak Desember 2019, Lonana Ice Cream kini telah hadir di Jakarta, Tangerang, Bekasi, dan Depok. Varian rasa yang ditawarkannya pun beragam dan unik, seperti rasa mangga, roasted coconut, matcha, espresso dan lainnya mulai dari Rp140 ribu untuk empat cup. 

5. Legato Gelato

Satu lagi merek es krim lokal yang terkenal kali ini berada di daerah Tangerang, Banten. Rasa nikmat es krim tanpa pengawet buatan, berpadu dengan kelembutan tekstur es krim gelato, membuat Legato Gelato menjadi ice cream café incaran masyarakat sekitarnya.

Unik dengan varian rasa yang berbeda-beda setiap harinya pun mejadikan nilai tambah bagi café es krim satu ini. Varian rasa seperti cheese cake, martabak, kelepon, pepper mint, dan berbagai rasa nikmat lainnya, dipadukan dengan beragam topping pilihan membuat Anda tidak akan pernah bosan mengunjungi menikmati es krim satu ini.

Namun, di masa PSBB ini, mereka juga menyediakan sistem pemesanan jarak jauh yang dapat di antar langsung ke rumah Anda. Mulai dari harga Rp30 ribu, Anda sudah bisa menikmati gelato ini. 

6. Ice Cream Karimata

Jika Anda merasa kurang puas dengan ukuran es krim yang dijual di pasaran pada umumnya, maka Ice Cream Karimata ini tentu dapat memuaskan rasa cinta Anda pada es krim. Pasalnya, produk ini menawarkan es krim sebesar ukuran kue tart.

Berlokasi di BSD, Gading Serpong, Tangerang, toko_ice cream tart_ yang berdiri sejak 1981 ini juga bisa Anda jadikan sebagai pengganti kue ulang tahun atau juga perayaan lainnya. Anda bisa memesan rasa es krim apa saja sesuai dengan selera Anda. (Brigitta Valencia Bellion)

 

Infografis Jangan Remehkan Cara Pakai Masker (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Jangan Remehkan Cara Pakai Masker (Liputan6.com/Abdillah)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

4 Anggota DPRD DIY Positif Covid-19, Ini Kronologinya

Posted: 15 Sep 2020 11:01 PM PDT

Liputan6.com, Yogyakarta- Empat anggota DPRD DIY terkonfirmasi positif Covid-19 setelah menjalani uji seka pada Sabtu, 12 September 2020. Mereka saat ini menjalani isolasi dan dalam kondisi baik karena tidak ada gejala.

"Uji seka ini diikuti 32 orang anggota DPRD DIY dan hasil tes keluar tiga hari kemudian (Selasa)," ujar Huda Tri Yudiana, Wakil Ketua DPRD DIY, dalam jumpa pers daring, Rabu (16/9/2020).

Uji seka yang dilakukan di Balai Laboratorium Kesehatan dan Kalibrasi Yogyakarta dibagi menjadi dua tahap. Tahap pertama sudah dilakukan pada akhir pekan lalu, sedangkan tahap kedua dilakukan hari ini.

Selain uji seka untuk anggota dewan, DPRD DIY juga mengadakan tes cepat bagi keluarga besar DPRD DIY. Pada saat yang sama ditemukan sejumlah orang reaktif, akan tetapi setelah ditindaklanjuti dengan uji seka hasilnya negatif Covid-19.

Menurut Huda, Covid-19 bukan aib dan bisa menimpa siapa saja, sehingga tidak perlu memberi stigma kepada pasien maupun menyalahkan mereka.

Ia justru mengapresiasi para anggota dewan yang bersedia menjalani uji seka supaya bisa diketahui status Covid-19. DPRD DIY juga mendorong Gugus Tugas Penanganan Covid-19 untuk melakukan penelusuran secara masif melalui rapid tes di instansi pemerintahan, perkantoran, pasar, dan tempat publik lainnya.

Terkait temuan empat anggota DPRD DIY yang positif Covid-19, kompleks perkantoran DPRD akan ditutup selama tiga hari, mulai Rabu sampai Jumat (16-18/9/2020). Tujuannya, untuk sterilisasi dan disinfeksi.

"Kegiatan rapat tetap berjalan secara daring tetapi gedung DPRD mulai dibuka lagi pada Senin, 21 September," ucapnya.

DPRD DIY juga tidak akan menerima tamu untuk sementara dan akan semakin memperketat protokol kesehatan Covid-19. Wakil Ketua DPRD DIY ini juga meminta masyarakat harus menganggap diri masing-masing sebagai orang tanpa gejala sehingga penerapan protokol kesehatan mutlak dilakukan supaya tidak saling menulari.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pakai Fitur Isofix, Anak Aman dan Nyaman Selama Perjalanan

Posted: 15 Sep 2020 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kenyamanan dan keamanan di dalam mobil tidak hanya milik pengemudi dan penumpang dewasa saja. Bahkan, saat ini berbagai pabrikan juga sudah memikirkan hal tersebut untuk anak-anak.

Salah satunya, adalah dengan penyematan fitur Isofix pada mobil Peugeot. Dengan teknologi ini, mampu memenuhi standar keamanan dan keselamatan berkendara berkaitan dengan anak-anak, karena sudah kompatibel dengan kursi bayi atau anak.

"Peugeot sangat peduli perihal safety, termasuk untuk keselamatan dan keamanan anak-anak. Isofix menjadi fitur standar untuk mengakomodir penggunaan kursi bagi anak yang berada di dalam kendaraan selama perjalanan." jelas Aidil FBSwastomo, Aftersales Dept Head Astra Peugeot, dalam siaran pers yang diterima Liputan6.com, Selasa (15/9/2020).

Memang, tidak sembarangan jok atau kursi yang dapat memenuhi standar keselamatan dalam berkendara khususnya untuk penggunaan kursi bayi atau anak. Emblem Isofix menandakan standar keselamatan untuk dapat memasang perangkat tersebut.

Penggunaan Sesuai Usia

Meskipun memiliki kelebihan dibanding jok mobil biasa, para orang tua yang memanfaatkan kelebihan child/baby car seat tidak boleh asal pasang semata. Tetap ada aturan yang harus diikuti agar si kecil tidak rewel dan lebih aman ketika ditempatkan di jok khusus tersebut.

Faktor penggunaan tipe baby car seat terhadap usia bayi juga penting. Untuk usia 0-1 tahun, baiknya pilih posisi yang bentuknya tidur. Lalu untuk balita 1-4 tahun, cari yang modelnya bisa disetel sandarannya, baik itu posisi duduk atau tidur.

 

Arah Sesuai

Selain bentuk, ternyata meletakkan posisi baby car seat di mobil juga harus sesuai. Bayi 0-2 tahun baiknya arahkan posisi jok spesial itu menghadap belakang, dan letakkan tepat di bagian belakang jok depan.

Hal ini untuk mengamankan bayi apabila terjadi benturan. Karena posisi jok belakang atau tengah, lebih aman buat anak-anak.

Infografis Jangan Remehkan Cara Pakai Masker

Infografis Jangan Remehkan Cara Pakai Masker (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Jangan Remehkan Cara Pakai Masker (Liputan6.com/Abdillah)

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dilarang Pakai Masker Scuba dan Buff di Commuter Line, Begini Komentar Jubir Wiku

Posted: 15 Sep 2020 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) mengimbau penumpang tidak menggunakan masker scuba dan buff di dalam commuter line. Imbauan tersebut diunggah di akun Instagram Kereta Commuter Line tiga hari yang lalu.

Hindari pemakaian masker scuba atau buff yang hanya 5 persen efektif dalam mencegah risiko terpaparnya akan debu, virus, dan bakteri, demikian bunyi imbauan yang tertulis.

Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Wiku Adisasmito membenarkan masker scuba dan buff tidak efektif menyaring partikel virus, dalam hal ini virus Corona.

"Masker adalah salah satu cara upaya mencegah penularan COVID-19. Kita pahami bersama, semua masyarakat ketika berinteraksi dengan orang lain harus menggunakan masker," ucap Wiku saat konferensi pers di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa (15/9/2020).

"Dan, masker yang baik adalah masker bedah, yang biasanya digunakan orang-orang yang sedang sakit atau memiliki gejala. Bisa juga menggunakan masker kain untuk masyarakat yang sehat."

Bahan yang Terlalu Tipis

Petugas gabungan membagikan masker kepada calon penumpang  KRL jurusan Jakarta- Bogor di stasiun Tebet, Jakarta, Kamis (27/8/2020). Kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari kampanye menggunakan masker di era Adaptasi Kebiasaan Baru untuk menghindari penularan COVID-19. (merdeka.com/Imam Buhori)
Petugas gabungan membagikan masker kepada calon penumpang KRL jurusan Jakarta- Bogor di stasiun Tebet, Jakarta, Kamis (27/8/2020). Kegiatan tersebut merupakan rangkaian dari kampanye menggunakan masker di era Adaptasi Kebiasaan Baru untuk menghindari penularan COVID-19. (merdeka.com/Imam Buhori)

Kriteria masker kain yang bagus adalah berlapis tiga. Hal ini untuk efektivitas kemampuan filtrasi atau menyaring partikel virus.

"Masker kain akan lebih baik dengan jumlah lapisan yang lebih banyak, dalam hal ini tiga lapisan dan berbahan katun," terang Wiku.

"Kalau masker scuba dan buff adalah masker dengan satu lapis saja. Dan itu terlalu tipis, sehingga kemungkinan untuk tembus, tidak bisa menyaring (partikel virus) lebih besar."

Wiku menyarankan masyarakat gunakan masker yang berkualitas.

"Selain itu, masker scuba seringkali gampang ditarik (tertarik) ke bawah dagu, sehingga fungsi masker jadi tidak ada (tidak efektif)," lanjut Wiku.

"Maka, gunakanlah masker dengan cara yang tepat untuk tetap bisa melindungi, menutup area batang hidung hidung sampai mulut dan dagu, serta rapat di pipi."

Tekan Kasus COVID-19 dengan Masker

Personel polisi mensosialisasikan Gerakan Ayo Pakai Masker di area pedestrian Stasiun Terpadu Tanah Abang, Jakarta, Kamis (27/8/2020). Guna menekan penyebaran Covid-19, Polda Metro Jaya dan Kodam Jaya terus mengampanyekan pentingnya menaati protokol kesehatan. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Personel polisi mensosialisasikan Gerakan Ayo Pakai Masker di area pedestrian Stasiun Terpadu Tanah Abang, Jakarta, Kamis (27/8/2020). Guna menekan penyebaran Covid-19, Polda Metro Jaya dan Kodam Jaya terus mengampanyekan pentingnya menaati protokol kesehatan. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Kepatuhan penggunaan masker yang baik dapat mencegah penularan COVID-19. Wiku meminta semua pihak mengkampanyekan masker sebagai upaya melindungi diri dan orang lain.

"Agar kita melindungi, jangan sampai droplet yang keluar dari diri kita sendiri atau dari orang lain mengenai pihak lainnya. Jika lebih dari 75 persen penduduk patuh menggunakan masker, maka COVID-19 dapat turun secara drastis," ungkapnya saat jumpa pers di Kantor Presiden, Selasa (8/9/2020).

Hasil penelitian di Amerika menunjukkan, penggunaan masker kain oleh 80 persen populasi akan mengurangi 34 - 58 persen penambahan kasus kematian (Eikenberry et al, 2020). Penelitian ini menggunakan permodelan penggunaan masker oleh minimal populasi sudah terbukti menekan peningkatan kasus baru dan kematian.

"Karenanya itu menjadi target Satgas COVID-19, paling tidak penggunaan masker berkisar 70 - 75 persen dari populasi di Indonesia secara tertib dan akan menekan kasus COVID-19 di Indonesia," ujar Wiku.

"Mari kita buktikan ini menjadi target kita bersama, karena kita ingin melindungi diri dan negeri."

Infografis Jangan Remehkan Cara Pakai Masker

Infografis Jangan Remehkan Cara Pakai Masker (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Jangan Remehkan Cara Pakai Masker (Liputan6.com/Abdillah)

Saksikan Video Menarik Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Anies Bantah Tidak Koordinasi dengan Pemerintah Pusat saat Putuskan PSBB Ketat

Posted: 15 Sep 2020 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan Pemprov DKI selalu berkoordinasi dengan Pemerintah pusat terkait penanganan Covid-19. Komunikasi juga dilakukan Anies pada Pemerintah Pusat sebelum penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

"Saya percaya koordinasi juga berjalan baik. Komunikasi dengan pemerintah berjalan baik," ujar Anies dalam video youtube wawancara daring, Rabu (16/9/2020).

Anies menyatakan bahwa setiap pekan dia melakukan pertemuan daring secara rutin bersama Satgas Covid-19.

"Baik dengan BNPB maupun Satgnas nasional. Karena ada pertemuan rutin, dan itulah yang nangani covid bersama. Tiap mggu malam selalu ada koordinasi melalui video conference. (PSBB) Yang dialami Jakarta itu disampaikan ke pemerintah pusat," kata Anies.

Sebelumnya, Anies menyatakan ada berbagai pihak yang tidak meninginkan adanya pengetatan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) pada 14 September lalu.

"Ada berbagai kalangan yang tidak menginginkan adanya pengetatan (PSBB). Yang menginginkan (PSBB) transisi jalan terus tapi pengawasannya ditingkatkan," kata Anies.

Namun, meski adanya penolakan, Anies menyatakan pihaknya tetap bertahan. Ia menjelaskan bahwa perkantoran di Jakarta harus ditutup karena menimbulkan banyak klaster.

"Nah saya sampaikan bahwa klaster terbesar adalah klaster perkantoran, dan Perkantoran puluhan ribu jumlahnya di Jakarta," kata Anies.

Banyak yang Ingin Tetap PSBB Transisi

Dengan jumlah kantor yang sangat banyak, pemerintah menurut Anies tidak bisa mengawasi satu-persatu kantor.

"Kemampauan negara untuk mengawasi tiap lokasi (kantor) seperti itu hampir tidak mungkin. Kita pakai masker di jalan, di tempat dan transportasi umum, tapi sampai kantor masker di lepas," ujar dia.

Anies pun menegaskan pihaknya tidak akan mengubah sikap dan tetap mengetatkan PSBB, kendati banyak pihak yang menginginkan agar Jakarta tetap melakukan PSBB Transisi. 

"Ketika kemarin memutuskan kita bertahan PSBB transisi harus diubah pengetatan PSBB. Dan Alhamdulillah kita konsisiten. Kita tidak bergeming. Banyak pihak yang ingin PSBB transisi saja, cukup pengawaan tapi kami tidak (berubah sikap)," tandasnya.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Eks Direktur PT Humpuss Transportasi Kimia Didakwa Menyuap Bowo Sidik

Posted: 15 Sep 2020 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Direktur Utama PT Humpuss Transportasi Kimia (HTK) Taufik Agustono didakwa memberikan suap kepada mantan Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar Bowo Sidik Pangarso.

"Terdakwa melakukan atau turut serta melakukan beberapa perbuatan yang ada hubungannya sedemikian rupa sehingga harus dipandang sebagai perbuatan berlanjut, memberi atau menjanjikan sesuatu," ujar Jaksa KPK dalam dakwaannya, Rabu (16/9/2020).

Jaksa menyebut, Taufik menyuap Bowo Sidik uang sebesar USD 163.733 dan Rp 311.022.932 melalui anak buah Bowo bernama Indung Andriani. Taufik memberikan uang suap itu bersama Manager Marketing PT HTK Asty Winasti.

Menurut Jaksa, tindakan penyuapan Taufik dan Asty terhadap Bowo agar Bowo yang merupakan pegawai negeri atau penyelenggara untuk berbuat atau tidak berbuat sesuatu dalam jabatannya.

Jaksa menyebut, uang diberikan Taufik dan Asty agar Bowo Sidik membantu PT. HTK mendapatkan kerjasama pekerjaan pengangkutan atau sewa kapal dengan PT PILOG.

Atas perbuatannya, Taufik didakwa melanggar Pasal 5 ayat (1) huruf a Undang-Undang RI Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang RI Nomor 20 Tahun 2001 tentang Perubahan Atas Undang-Undang RI Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jis Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHPidana, Pasal 64 ayat (1) KUHPidana.

Berawal Tangkap Tangan

Adapun Taufik ditetapkan sebagai tersangka hasil dari pengembangan perkara kerja sama pengangkutan bidang pelayaran. Kasus ini berawal dari kegiatan tangkap tangan pada 28 Maret 2019 terhadap anggota DPR periode 2014-2019 Bowo Sidik Pangarso.

Saat itu, KPK menetapkan tiga tersangka dalam kegiatan tangkap tangan tersebut, yakni Bowo, Marketing Manager PT HTK Asty Winasti, dan Indung Andriani yang merupakan orang kepercayaan Bowo.

Dua diantaranya, yaitu Bowo diputus bersalah dengan pidana 5 tahun penjara, sedangkan Asty divonis 18 bulan penjara. Sedangkan Indung divonis 2 tahun penjara dan masih melakukan upaya hukum kasasi.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Louis Vuitton Produksi Face Shield, Berapa Harganya?

Posted: 15 Sep 2020 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Selain masker, ada beberapa pelindung diri lain yang bisa digunakan untuk meminimalisir penularan virus Corona Covid-19. Seperti contohnya jaket dan juga face shied atau pelindung wajah.

                                   

Ya, saat ini tak sedikit yang juga mengenakan face shield ketika keluar rumah untuk melengkapi pelindung diri selain masker. Harganya yang murah dan mudah ditemukan membuat banyak orang menggunakannya.

Namun, baru-baru ini sebuah brand fesyen ternama dunia Louis Vuitton memproduksi face shield atau yang juga disebut LV Shield dengan harga fantastis.

Dibanderol Rp 14 juta

foto: Louis Vuitton
foto: Louis Vuitton

Brand fesyen asal Prancis tersebut mengeluarkan koleksi face shield seharga $ 1.000 atau setara dengan Rp 14 juta.

LV Shield ini terdiri dari pelindung yang terbuat dari bahan seperti plastik, trim kain yang menampilkan monogram LV khas perusahaan, tali elastis dan kancing emas yang diukir dengan nama Louis Vuitton. Kancing ini memungkinkan pengguna untuk membalikkan pelindung ke atas dan ke bawah, sehingga dapat juga digunakan sebagai topi.

Dijual Oktober mendatang

Bagian plastik pelindung wajahnya juga terbuat dari bahan fotokromatik yang dapat berubah dari transparan menjadi lebih gelap saat terkena sinar matahari.

"LV Shield dibuat dengan eye-catching, stylish namun tetap melindungi," tulis keterangan produk tersebut dikutip dari Oddity Central, Rabu (15/9/2020).

LV shield yang stylish akan tersedia mulai 30 Oktober 2020 di berbagai toko Louis Vuitton di seluruh dunia. Meskipun harga belum diumumkan secara resmi, beberapa gerai memperkirakan biayanya sekitar $ 1.000.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Meski Pandemi, Pengembang Tak Ragu Luncurkan Rumah Premium Seharga Rp 3,7 M

Posted: 15 Sep 2020 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Di tengah pandemi, perusahaan pengembang properti Summarecon Serpong, Tangerang, luncurkan rumah premium seharga Rp 3,7 miliar. Demi menggaet konsumennya, pengembang tersebut memudahkan uang muka hingga cicilan per bulannya.

Sebanyak 126 unit rumah akan dipasarkan perdana pada 3 Oktober mendatang. Lantaran peluncuran dilakukan di tengah pandemi, maka pemasaran dilakukan secara virtual atau online, sebagai bentuk penyesuaian atas kondisi saat ini dan untuk menjaga kenyamanan calon konsumen.

"Kami juga beri kemudahan pembayaran uang muka hingga cicilan perbulannya," ungkap Magdalena Juliati selaku Executive Director Summarecon Serpong, Rabu (16/9/2020).

Seperti uang muka, bila mau membayar 15 persen dari harga, Magdalena menjelaskan, calon konsumennya bisa menyicil sampai 5 kali. Lalu bila ingin membayar 30 persen dari harga, maka uang muka bisa dicicil hingga 15 kali.

Namun, bila ingin menyicil harga rumah tanpa kenaikan harga lagi atau flat, pengembang menawarkan cicilan satu hingga 2 tahun tanpa kenaikan harga.

Dengan pola ini, Magdalena beryakinan rumah premium tersebut bisa ludes terjual. Sebab, Mozart menjadi klaster berkonsep premium yang sebelumnya telah terjual ratusan unit dan habis sejak pemasaran perdana di tahun 2018.

Selain harga, salah satu alasan yang membuatnya premium adalah posisinya yang berada di pinggir danau, memadukan konsep ekologi, energi, dan teknologi.

"Klaster Mozart yang akan dihadirkan kembali ini merupakan rancangan arsitektur kenamaan yang terkenal akan karya-karyanya yang ramah lingkungan, Adi Purnomo," ujar Magdalena.

Konsep Adi Purnomo ini mewujudkan kepedulian lingkungan dengan konsep hemat energi di setiap unit hunian. Solar panel siap terpasang di atas rumah dan carport canopy untuk menyerap energi matahari, dikonversi menjadi olahan tenaga untuk menggantikan energi listrik.

Mengadopsi smart home system, klaster ini juga dilengkapi dengan teknologi canggih yang memungkinkan penghuni untuk mengontrol operasional rumah melalui perangkat gadget. Klaster Mozart juga dihadirkan dengan smart door lock yang dijalankan dengan PIN atau finger print pada pintu utama, serta sensor yang menjamin keamanan rumah. (Pramita Tristiawati)

Pandemi Corona, Saat Tepat Investasi Properti?

Ilustrasi
Ilustrasi

Bangkitnya perekonomian nasional terus menyeruak ditengah Pandemi Covid-19. Salah satunya dari sektor properti yang terkena dampak cukup parah di saat awal pandemi.

Optimisme akan bangkitnya pasar properti dimasa pandemik covid-19 ini muncul dari keyakinan pelaku pasar properti bahwa masa pandemi covid-19 adalah saat yang tepat untuk berinvestasi di dunia properti.

Kenapa jadi saat yang tepat untuk membeli properti? Sebab, banyak pemilik properti ingin melepas asetnya untuk kebutuhan bisnis atau personal, selain itu, pelaku pasar properti saat ini tengah menahan diri.

Demikian yang mengemuka dalam webinar bertajuk Pandemi Covid -19 Saat Tepat Investasi Properti yang digelar Urban Forum, Rabu (26/8/2020).

Webinar Urban Forum kali ini menghadirkan narasumber Romeo Daniel Makenru Van Enst, Manager Non-Subsidized Mortgage and Consumer Leanting Division Bank BTN, Rieza Arif, Sales Sales Manager Crown Group Indonesia, Piter Simponi GM Marekting & Sales Harvest City, dan M. Gali Ade Novran, Pengamat Properti dari Epic Property.

Salah satu optimisme bergeliatnya investasi properti adalah besarnya minat masyarakat terhadap produk properti yang ditawarkan secara virtual oleh BTN. Manager Non-Subsidized Mortgage and Consumer Leanting Division Bank BTN Romeo Daniel Makenru Van Enst mengungkapkan bahwa program dan promo-promo yang diluncurkan BTN di masa pandemi mendapat respon positif dari masyarakat.

"Program dan promo BTN selama pandemi sangat diminati, amat sangat efektif. Target kita bulan ini Rp 875 miliar untuk KPR, saat ini dengan sisa waktu yang ada sudah capai 70 persen. Tapi ada notice nya, harga yang diatas Rp 1 miliar masih perlu effort," ungkapnya di Jakarta, Rabu (26/8/2020).

Guna memfasilitasi konsumen dalam mencari hunian saat pandemi, BTN meningkatkan layanan digital mereka di www.btnproperti.co.id, dan menggelar pameran properti virtual bertajuk Indonesia Property Expo 2020 dari 22 Agustus 2020 hingga akhir September mendatang.

"Sahabat keluarga Indonesia bisa mencari hunian lewat website kami. KPR from Home, Stay at Home, investasi lebih mudah dengan BTN. Dirumah bisa pilih unit, pilih properti," ungkap Romeo.

Romeo mengungkapkan program KPR From Home merupakan terobosan yang dilakukan BTN dimasa pandemi ini. Program ini melibatkan 38 develover dengan ratusan project pilihan.

Pasar Properti Bakal Kembali Bangkit

Pengunjung melihat maket perumahan di pameran properti di Jakarta, Kamis (8/9). Dengan dilonggarkannya rasio LTV, BI optimistis pertumbuhan KPR bertambah 3,7%year on year (yoy) hingga semester I-2017. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Pengunjung melihat maket perumahan di pameran properti di Jakarta, Kamis (8/9). Dengan dilonggarkannya rasio LTV, BI optimistis pertumbuhan KPR bertambah 3,7%year on year (yoy) hingga semester I-2017. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Senada dengan Romeo, GM Marekting & Sales Harvest City Piter Simponi mengungkapkan, saat pandemi ini merupakan saat yang tepat untuk membeli properti.

Piter Simpony selaku pengambang property dari Harves City, mengungkapkan otimismenya bahwa pasar properti akan kembali bangkit. Hanya saja untuk itu diperlukan kolaborasi di semua sektor, dari pemasaran, promosi dan hingga pembiayaan.

Menurut Piter, pelaku industr properti saat ini harus bisa berinovasi dan beradaptasi dengan kondisi yang ada. Harvest City sendiri telah melakukan berbagai upaya agar menjadi brand yang sangat aware dengan kondisi new normal.

"Dari sisi artsitektur kita sudah mengikuti saran dari WHO yang harus memastikan sirkulasi udara yang baik, kualitasnya terjaga, lingkungan yang asri.Diluar itu juga, Harves City sudah di support oleh provider internet untuk memastikan work from home atau school from home berjalan lancer," katanya.

Properti di Luar Negeri

Sebuah maket perumahan di tampilkan di pameran properti di Jakarta, Kamis (8/9). Sepanjang semester I-2016, pertumbuhan KPR mencapai 8,0%, sehingga diperkirakan pertumbuhan KPR hingga semester I-2017 menjadi 11,7%. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Sebuah maket perumahan di tampilkan di pameran properti di Jakarta, Kamis (8/9). Sepanjang semester I-2016, pertumbuhan KPR mencapai 8,0%, sehingga diperkirakan pertumbuhan KPR hingga semester I-2017 menjadi 11,7%. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Sales Sales Manager Crown Group Indonesia Rieza Arief mengungkapkan bahwa saat pandemik ini investasi di Australia akan sangat menguntungkan, ini karena Australia sendiri merupakan Negara yang ekonominya telah pulih.Menurutnya, hingga kini orang Indonesia masih merupakan pembeli properti terbanyak ke 5 sejak tahun 2010.

"Saat ini ada kecendrungan kenaikan dari tahun 2016. Dahulu tujuan utama investasi orang indonesia itu adalah di singapura, baru kemudian Australia, tapi di singapura pajak pembelian naik dan sudah tidak captive lagi untuk investor Indonesia," katanya.

Sementara itu Pengamat Properti dari Epic Property M. Gali Ade Novran,mengungkapkan, dampak Covid-19 hanya mengkoreksi pejualan pasar property di bulan Maret dan April. Setelah itu, recoverinya sangat cepat. Ini menandari bahwa industry property akan bisa bangkit kembali.

Novran mengungkapkan membeli property di masa pandemic ini sangat menguntungkan karena covid 19 adalah right time to buy, sangat tepat untuk membeli property. "Sekarang pemilik property lama sebetulnya cenderung ingin melepas asetnya untuk kebutuhan bisnis dan personal. Selain itu, pelaku pasar saat ini hold," ujarnya. 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

vidio:Keuntungan Beli Rumah Pakai Agen Properti

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gedung Karantina RS Khusus Covid-19 Pulang Galang Rusak Tertiup Angin

Posted: 15 Sep 2020 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Batam - Rumah Sakit Khusus Infeksi Covid-19 yang ada di Pulau Galang diterjang angin kencang yang terjadi Rabu dini hari, (16/9/2020). Akibatnya atap serta dinding gedung karantina 240 copot dan berterbangan.

"Sekitar pukul 01.30 WIB hujan deras disertai angin kencang dan pada pukul 2.30 WIB seng beterbangan semua, di bangunan karantina 240," kata Kepala RSKI Covid-19 Pulau Galang, Kolonel Khairul Ihsan, dikutip Antara.

Gedung karantina yang diisi 160 orang terkonfirmasi positif Covid-19 itu rusak, sehingga seluruh pasien yang dirawat dipindahkan ke gedung yang berlokasi di sebelahnya. Khairul menyatakan tidak ada pasien yang mengalami luka akibat insiden itu.

Menurut dia, bangunan karantina pasien tanpa gejala itu berlokasi berhadapan dengan alam terbuka, sehingga angin mudah menerjang.

"Karena berbatasan langsung dengan alam terbuka, sehingga enggak ada penahan angin, mungkin. Kalau yang di ruang 50 aman," katanya.

Pihaknya langsung berupaya memperbaiki bagian yang copot. Namun, kondisi bahan tersebut tidak bisa digunakan kembali karena rusak.

"Hari ini kami laporkan ke bagian pemeliharaan vendornya. Kami masih ada kontrak kerja, karena itu belum sampai enam bulan," katanya.

Sebagai antisipasi ke depan, ia berharap vendor memasang bagian bangunan lebih kuat agar tidak mudah copot dihantam angin.

"Takutnya bangunan itu pakunya kurang, gimana ya, kok bisa terbang," katanya menambahkan.

Berdasarkan catatan Gugus Tugas Covid-19, terdapat 228 orang terkonfirmasi positif virus mematikan itu yang hingga kini masih dirawat di RSKI Pulau Galang.

Simak juga video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Georgina Rodriguez Pamer Koleksi Bikini Leopard, Panen 14 Ribu Lebih Komentar

Posted: 15 Sep 2020 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Turin - Georgina Rodriguez tidak pernah berhenti membuat pengguna instagram berdecak kagum. Lewat unggahan-unggahannya, ia selalu panen likes dari para pengikut.

Baru-baru ini, kekasih Cristiano Ronaldo itu mengunggah fotonya yang memakai bikini bercorak leopard. Tampak wajahnya sedang mendapat riasan dari seorang pria.

"Hari kerja," tulis Georgina dalam keterangannya.

Foto tersebut mendapat likes 2,3 juta lebih dari para penggguna instagram. Sebanyak 14 ribu lebih komentar juga membanjiri foto tersebut.

Diketahui, foto tersebut dibuat untuk keperluan merek Pretty Little Thing. Merek fashion itu memang menjadikan Georgina Rodriguez sebagai modelnya.

Karier Georgina Rodriguez memang melesat sejak menjadi kekasih Ronaldo. Maklum saja, menjadi kekasih pemain terbaik dunia membuatnya menjadi sorotan banyak media.

Latar Belakang

Cristiano Ronaldo bersama kekasihnya, Georgina Rodriguez, berpose dengan trofi Serie A di Stadion Allianz, Turin (19/5/2019). (AFP/Marco Bertorello)
Cristiano Ronaldo bersama kekasihnya, Georgina Rodriguez, berpose dengan trofi Serie A di Stadion Allianz, Turin (19/5/2019). (AFP/Marco Bertorello)

Georgina Rodriguez bertemu Ronaldo pada 2016 silam di  toko fashion ternama di Madrid, Spanyol. Ketika itu Ronaldo masih bermain untuk Real Madrid.

Ronaldo boleh dibilang langsung terpikat kepada Georgina. Kebetulan, ia juga baru putus dari model asal Rusia, Irina Shayk.

Sejak saat itu, hubungan Georgina dan Ronaldo semakin erat. Pada 2017, Georgina pun melahirkan seorang putri bernama Alana Martina.

Kehadiran Alana membuat Ronaldo kini memiliki empat orang anak. Tiga anak lainnya diperoleh Ronaldo dari hubungan dengan wanita sebelum Georgina.

Menjalin kasih dengan Ronaldo mendongkrak popularitas Georgina. Sejak saat itu, ia laris menjadi model dan brand ambassador sejumlah merek pakaian ternama.

Pengikutnya di Instagram kini tercatat ada di jumlah 20 juta.

Foto Georgina Rodriguez

Georgina Rodriguez mengunggah foto terbaru (@georginagio)
Georgina Rodriguez mengunggah foto terbaru (@georginagio)

Saksikan Video Georgina Rodriguez di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Audi Marissa Ancam Laporkan Warganet yang Sebar Fitnah Tentangnya dan Ibunda

Posted: 15 Sep 2020 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Audi Marissa tengah berbahagia. Ia resmi menjadi istri Anthony Xie setelah menikah di The Ritz-Carlton, Pacific Place, Jakarta Pusat, Sabtu (12/9/2020).

Namun kebahagiaan Audi Marissa terusik komentar-komentar miring warganet. Dari isu pindah agama hingga disebut tak diberi restu oleh ibunda.

Audi Marissa pun tak tinggal diam. Ia mengancam akan melaporkan warganet yang terus berkomentar miring. Hal itu disampaikannya melalui sebuah komentar balasan kepada salah seorang warganet yang membahas tentang unggahan sang ibunda di fitur Instagram Stories.

 

Hello Kamu dan Yang Lainnya...

Audi Marissa dan Anthony Xie (Sumber: Instagram/anthonyxie_)
Audi Marissa dan Anthony Xie (Sumber: Instagram/anthonyxie_)

"Hello kamu dan yang lainnya, kalau ga tau apa2 dan ga ada bukti apa2 mending diem aja daripada gue laporin nanti lo yg pd kena salah karena sama aja itu fitnah," tulis Audi Marissa di kolom komentar, Selasa (15/9/2020).

Soal status Instagram Stories yang diunggah ibunda, Audi Marissa mengatakan itu biasa dilakukan ibunya. "Dengan status nyokap emg nyokap gue suka buat status kayak gitu. emang suka buat kayak gitu. mau nyokap gue ga dtg yaudah yang penting nyokap gue tau dan ada alasannya. orang tua anthony jg ga hadir. lo ga permasalahin tuh?" sambung Audi Marissa.

 

Memaklumi

Audi Marissa dan Anthony Xie (Sumber: Instagram/anthonyxie_)
Audi Marissa dan Anthony Xie (Sumber: Instagram/anthonyxie_)

Sebelumnya, bintang film Putih Abu-abu dan Sepatu Kets menjelaskan alasan ibunda tidak hadir di hari pernikahannya. Sebagian orang bisa memahami, namun yang lain tetap berkomentar negatif.

"Buat yg waras mereka udh pd tau bukti di story gue. dan mereka pada waras dan memaklumi. gak kayak kamu dan yang lainnya. gimana mau hidup bahagia kalian? ckckck," tulis Audi Marissa.

 

Tak Ada Masalah

Audi Marissa Ancam Laporkan Warganet yang Sebar Fitnah Tentangnya dan Ibunda. (instagram.com/audimarissa)
Audi Marissa Ancam Laporkan Warganet yang Sebar Fitnah Tentangnya dan Ibunda. (instagram.com/audimarissa)

Di komentar lain, Audi Marissa menegaskan ia dan ibunya tidak ada masalah apa-apa. Justru yang menciptakan masalah adalah komentar-komentar miring warganet.

"Padahal ga ada masalah apa2 tp dimasalah2in sm netijen model kayak kamu. yang udh follow nyokap gue lama pasti tau nyokap gue emg suka buat quotes2 kayak gitu. ini baru tau nyokap sama kehidupan gue udh pd sotoy," tutur artis kelahiran Jakarta, 24 Mei 1995.

 

Takut Covid-19

Foto Instagram
Foto Instagram

Diberitakan sebelumnya, ibunda Audi Marissa tidak hadir dalam pernikahan putrinya. Terkait hal itu, bintang sinetron Diam-diam Suka dan Anak Langit menyampaikan alasannya melalui unggahan di Instagram Stories.

"Iya, nyokap enggak ngehadirin pernikahan gue, karena takut COVID. Nyokap lagi enggak enak badan. Tapi Bokap adek gue dtg mewakili," terang Audi Marissa, Senin (14/9/2020).

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Catat, Alicia Keys Rilis Album Baru 18 September

Posted: 15 Sep 2020 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Solois AS Alicia Keys mengumumkan rancana perilisan album terbaru yang berjudul 'ALICIA'. rencananya, album ketujuh Alicia tersebut akan dirlis pada 18 September 2020.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Terkuak, Ini Alasan Aturan IMEI Sempat Molor Beberapa Kali

Posted: 15 Sep 2020 10:58 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pemberlakuan regulasi tersebut mengalami penundaan dari rencana awal. Pemerintah pertama kali memutuskan aturan validasi IMEI akan berlaku pada perangkat yang aktif setelah 18 April 2020.

Sementara, perangkat berasal dari manapun yang aktif dan memanfaatkan layanan seluler dari operator telekomunikasi Indonesia sebelum tanggal tersebut, akan tetap berfungsi normal serta tidak berdampak apapun.

Pemerintah lalu menundanya dengan rencana pemblokiran secara optimal dimulai pada 24 Agustus. Hingga akhirnya berubah lagi menjadi 15 September, dan ditegaskan sudah mulai beroperasi sepenuhnya. Jadi, aturan ini sempat molor dua kali. 

Wakil Ketua Asosiasi Telekomunikasi Seluler Indonesia (ATSI), Merza Fachys, mengatakan peraturan tersebut secara prinsip berlaku mulai dari 18 April 2020. Namun, ada beberapa hal teknis yang belum optimal.

"Karena khawatir masyarakat akan gaduh kalau salah, jadi lebih baik sistemnya dimaksimalkan terlebih dahulu," jelasnya.

Ia pun menegaskan, sistem pemblokiran IMEI ini sepenuhnya dioperasikan oleh pemerintah.

"ATSI hanya sebagai yang memiliki jaringan, sistem blokir sepenuhnya ada di pemerintah," tutur Merza.

Masyarakat Harus Periksa IMEI

IMEI. Liputan6.com/Isk
IMEI. Liputan6.com/Isk

Konumen yang menggunakan ponsel BM tidak akan bisa mendapatkan layanan dari operator seluler Tanah Air mulai 15 September 2020, pukul 22.00 WIB.

Hal ini membuat ponsel tidak tidak bisa dipakai untuk telepon, SMS, dan mengakses layanan data. Namun, masih bisa mengakses jaringan WiFi.

Pemerintah dan ATSI mengimbau masyarakat untuk memeriksa ponsel yang akan dibeli dan digunakan setelah ketentuan waktu tersebut.  Masyarakat yang akan membeli perangkat HKT harus terlebih dahulu memastikan IMEI-nya tercantum pada kemasan dan perangkat HKT, serta mengecek IMEI perangkatnya di http://imei.kemenperin.go.id.

Selanjutnya melakukan uji coba perangkat yang akan dibeli dengan memasukkan kartu SIM. Pastikan perangkat tersebut mendapatkan sinyal dari operator. Jika tidak mendapat sinyal, patut diwaspadai bahwa perangkat tersebut tidak terdaftar.

 

Pembelian dari Online dan Luar Negeri

Untuk pembelian secara online, pastikan bahwa penjual menjamin IMEI perangkat sudah tervalidasi dan teregistrasi sehingga dapat digunakan. Pedagang offline maupun online bertanggungjawab terhadap HKT yang diperdagangkan.

Bagi masyarakat yang membeli HKT secara online melalui barang kiriman atau membawa perangkat dari luar negeri atau dari Free Trade Zone melalui bandar udara dan pelabuhan, wajib mendeklarasikan, memenuhi kewajiban perpajakan dan dapat mendaftarkan IMEI perangkat melalui https://www.beacukai.go.id/register-imei.html atau melalui Aplikasi Mobile Beacukai yang dapat diunduh melalui Play Store.

Aktivasi perangkat dengan kartu SIM Indonesia akan bisa dilakukan maksimal 2 x 24 jam.

(Din/Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Update 16 September: Total 1.406 WNI Positif COVID-19 di Luar Negeri, 119 Meninggal

Posted: 15 Sep 2020 10:56 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Jumlah WNI yang dilaporkan positif Virus Corona (COVID-19) di luar negeri sudah mencapai 1.406 orang. Tambahan kasus baru berasal dari Korea Selatan.

Kasus WNI yang terpapar COVID-19 di Korea Selatan berjumlah 27 orang. Sebanyak 23 orang sudah sembuh dan 4 lainnya masih dirawat.

"Total WNI terkonfirmasi di luar negeri adalah 1.406: 991 sembuh, 119 meninggal dan 296 dalam perawatan," tulis akun @Kemlu_RI, Rabu (16/9/2020).

Jumlah kasus tertinggi WNI yang tertular COVID-19 berada di Arab Saudi, dengan 211 orang dengan 55 pasien sembuh, 84 stabil, dan 17 meninggal dunia. Lainnya berada di Malaysia dengan total 168 WNI yang positif COVID-19.

Berikut petanya:

Saat ini, India adalah negara dengan kasus tertinggi di Asia. Namun, semua WNI yang positif COVID-19 di India dilaporkan sudah sembuh semua.

Negara lain dengan kasus COVID-19 tinggi adalah Brasil, namun tak ada WNI di Brasil yang tercatat positif COVID-19.

WNI yang terpapar COVID-19 di AS juga mayoritas sudah sembuh. Adapun yang masih dirawat ada 84 orang dan 17 tutup usia.

1.740 Pasien Positif COVID-19 Jalani Rawat Inap di Wisma Atlet per 16 September 2020

Ambulans membawa pasien COVID-19 ke Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, Kamis (10/9/2020). Sebanyak 1.600 dari 2.700 tempat tidur yang dipersiapkan pemerintah untuk pasien COVID-19 di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet telah terisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Ambulans membawa pasien COVID-19 ke Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, Kamis (10/9/2020). Sebanyak 1.600 dari 2.700 tempat tidur yang dipersiapkan pemerintah untuk pasien COVID-19 di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet telah terisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Kepala Penerangan Kogabwilhan I Kolonel Marinir Aris Mudian, M.M, melaporkan, sebanyak 1.740 orang yang menjalani rawat inap di Rumah Sakit Darurat COVID-19 Wisma Atlet Kemayoran pada Rabu, 16 September 2020, adalah pasien terkonfirmasi positif Corona.

1.740 orang itu terdiri dari 893 orang dan 847 wanita.

"Semula 1.628 orang, bertambah 112 orang menjadi 1.740 orang," kata Aris dikutip dari keterangan resmi yang diterima Health Liputan6.com pada Rabu, 16 September 2020. Sementara untuk pasien suspek tidak ada penambahan alias nol. 

Lebih lanjut, untuk rekapitulasi pasien Terhitung Mulai Tanggal (TMT) 23 Maret sampai dengan 16 September 2020, pukul 08.00 WIB pasien terdaftar dilaporkan sebanyak 15.309 orang, dan pasien keluar sebanyak 13.502 orang.

Aris merinci, 13.502 orang terdiri dari 280 orang dirujuk ke rumah sakit lain, 13.217 orang dinyatakan sembuh, dan lima orang meninggal dunia kaibat terjangkit Virus Corona COVID-19.

Infografis COVID-19

Infografis Tingkat Kematian Covid-19 di Indonesia Lampaui Dunia. (Liputan6.com/Abdillah
Infografis Tingkat Kematian Covid-19 di Indonesia Lampaui Dunia. (Liputan6.com/Abdillah

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menkeu Sri Mulyani: Jangan Sampai Krisis Ini Mematahkan Kita

Posted: 15 Sep 2020 10:55 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Dampak pandemi Covid-19 memporakporandakan ekonomi sebagian besar negara-negara di dunia. Bahkan beberapa negara sudah masuk jurang resesi dan Indonesia diperkirakan juga akan masuk ke jurang yang sama. 

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan, ada salah satu negara yang bisa menghadapi dan keluar sebagai pemenang dalam menghadapi krisis terjadi sekarang. Bahkan di dalam situasi sulit ini, negara itu mampu menata organisasinya, kebijakan, dan responsif sehingga bisa menjadi negara yang lebih baik.

"Indonesia ingin melakukan itu jangan sampai krisis ini mematahkan kita tapi justru karena krisis Indonesia bisa mendorong dan melaksanakan reformasi secara lebih kuat," kata Sri Mulyani dalam webinar di Jakarta, Rabu (16/9/2020).

Sri Mulyani ingin momentum krisis ini bisa dipakai untuk mengakselerasi reformasi di berbagai bidang, mulai dari pendidikan juga di bidang kesehatan. Bagaimana pemerintah berkeinginan bisa menyebar fasilitas kesehatan dalam situasi yang penuh kendala seperti terjadi pada hari ini.

Reformasi juga dilakukan dari sisi perlindungan sosial. Dengan banyaknya anggaran untuk perlindungan sosial pemerintah makin sadar bahwa perlu mendapatkan data yang lengkap dan akurat.

"Kita pernah dan data dalam hal ini data terpadu untuk bantuan sosial itu ternyata dikelola oleh pemerintah daerah untuk sehingga waktu kita melakukan bantuan sosial, apakah targetnya tepat, kenapa orang yang mirip yang ini dapat yang ini nggak dapat," kata dia.

Bendahara Negara itu menambahkan, jika pemerintah terlena dan tidak segera lakukan berbagai reformasi secara masif maka bisa berakibat fatal. Dia pun tak ingin seperti Argentina yang secara terus menurus hampir 100 tahun mengalami krisis akibat kebijakan yang tidak tepat dari pemerintahannya.

"Mereka tenggelam dalam krisis dan akhirnya berlarut-larut bisa 1 tahun 2 tahun satu dekade bahkan bisa puluhan dekade. Saya melihat negara-negara seperti itu mereka dari krisis tidak bisa lewat dari krisis terus makin tenggelam makin tenggelam makin dalam," tandas Sri Mulyani.

Reporter: Dwi Aditya Putra

Sumber: Merdeka.com

Airlangga: Waktu Pemulihan Ekonomi Akibat Covid-19 Tak Selama saat Krisis 1998

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto memberikan paparan dalam acara Dialog Refleksi Akhir Masa Jabatan Anggota MPR, DPR, dan DPD RI di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (10/9/2019). Dialog membahas capaian kinerja DPR, MPR, dan DPD periode 2014-2019. (Liputan6.com/JohanTallo)
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto memberikan paparan dalam acara Dialog Refleksi Akhir Masa Jabatan Anggota MPR, DPR, dan DPD RI di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (10/9/2019). Dialog membahas capaian kinerja DPR, MPR, dan DPD periode 2014-2019. (Liputan6.com/JohanTallo)

Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyebut waktu pemulihan dari guncangan ekonomi akibat Pandemi Covid-19 relatif lebih cepat dibandingkan periode krisis yang terjadi pada tahun 1998 maupun 2008. Apalagi, keduanya butuh waktu bertahun-tahun.

"Kalau kita lihat kedalaman dari segi harga saham, di krisis Asia 1997-1998 itu butuh 7-8 tahun untuk kembali ke semula. Kemudian untuk krisis global di tahun 2008, butuh waktu 2 tahun," kata dia dalam acara diskusi virtual di Jakarta, Kamis (10/9/2020).

 

Pada periode Krisis Asia 1997-1998, nilai tukar terdepresiasi hingga 566 persen. Saat periode krisis Global 2008, nilai tukar terdepresiasi hingga 39,6 persen. Saat ini nilai tukar relatif stabil dan telah bergerak menuju ke level sebelum Pandemi Covid-19.

"Namun kita juga harus melihat gas dan rem. Kita tetap harus menjaga kepercayaan publik karena ekonomi ini tidak semuanya faktor fundamental, tapi juga ada faktor sentimen terutama di sektor capital market," sambung Airlangga.

Dia juga menjelaskan, penanganan Covid-19 dan pemulihan ekonomi membutuhkan rencana jangka menengah hingga tahun 2022-2023. Beberapa program utama yang akan disasar antara lain program yang berkaitan dengan kesehatan, bantuan sosial, padat karya untuk menjaga demand, restrukturisasi, dan transformasi ekonomi.

Di tahun 2021, biaya penanganan Covid-19 akan tetap berfokus pada kesehatan, perlindungan sosial, insentif usaha, Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), pembiayaan korporasi, serta sektoral Kementerian/Lembaga dan Pemerintah Daerah.

"Pemerintah Pusat juga mendorong agar masing-masing Pemerintah Daerah menjalankan program, memacu perekonomiannya, serta melakukan belanja barang dan belanja modal. Dengan demikian, secara agregat kita bisa menjaga pertumbuhan," pungkasnya.

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kepala BKPM Sebut Indonesia Berpeluang Jadi Pemasok Baterai Dunia

Posted: 15 Sep 2020 10:50 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, mengatakan Indonesia sudah saatnya memberhentikan ekspor produk-produk yang sifatnya mentah, salah satunya nikel.

"Kalau kita bicara transformasi ekonomi pasti kita bicara tentang nilai tambah itu kita arahkan bagaimana investasi kepada sektor-sektor yang bisa memberikan nilai tambah sudah saatnya Indonesia, saya pikir tidak boleh lagi melakukan ekspor produk-produk yang sifatnya masih barang mentah. Hari ini kita lihat nikel, kita membuat larangan untuk ekspor nikel," kata Bahlil dalam HSBC Economic Forum, Rabu (16/9/2020).

Oleh karena itu BKPM sebagai institusi negara yang diberikan penugasan untuk mengurus investasi, menurut Bahlil, Indonesia perlu untuk terus membangun hilirisasi terkait produk mentah nikel.

Ia berharap kedepannya Indonesia harus membangun baterai sendiri. Karena di 2025 konsep green energy di hampir semua belahan dunia sudah mulai fokus pada bagaimana membangun alat transportasi dengan baterai.

"Dan di Indonesia saya pikir salah satu negara yang harus kita syukuri karena Allah begitu memberikan sumber daya alam yang melimpah, di mana cadangan ore (nikel) dunia itu 20 persen ada di Indonesia," ujarnya.

Selain itu, kata Bahlil Indonesia juga mempunyai material lain yakni sebanyak 85 persen dari total material untuk mematuhi pembangunan baterai itu ada di Indonesia. Apalagi kalau bicara power plan, Indonesia memiliki punya PLTA di Kalimantan Utara sebesar 13 ribu Megawatt, dan di Papua Mamberamo sebesar 247 ribu Megawatt.

"Nah kalau ini kita fokus kemudian kita mampu memberikan sesuatu yang maksimal maka saya yakinkan, bahwa Indonesia akan menjadi negara yang akan memberikan kontribusi dalam melakukan supply terhadap negara-negara yang lain, khususnya di bidang otomotif nantinya," kata Kepala BKPM.

 

Perusahaan Korea dan China

Bahlil Lahadalia (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Bahlil Lahadalia (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Kata Bahlil hal itu bukan hanya sebuah mimpi atau hanya sebuah konsep belaka, lantaran di beberapa perusahaan China dan Korea hari ini sudah melakukan proses negosiasi dengan pemerintah Indonesia termasuk dengan BUMN untuk merealisasikan mimpi tersebut.

"Insya Allah kami punya keyakinan Indonesia kedepan akan mempunyai peran penting sebab tidak ada Negara di Asia tenggara yang wilayahnya sama dengan Indonesia sumber daya alamnya besar, jumlah marketnya 43 persen dari total persen di penduduk Asia tenggara itu ada di Indonesia," pungkasnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Potret Lawas Nikita Willy di Awal Karier, Imut Banget

Posted: 15 Sep 2020 10:50 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Telah membintangi berbagai judul sinetron di layar kaca, Nikita Willy pun menyandang status sebagai 'Ratu Sinetron Stripping'. Ternyata, wanita kelahiran 1994 ini memang sudah terjun di dunia hiburan sejak usianya masih 6 tahun.

Nikita Willy mengawali kariernya sebagai tokoh Fyra dalam sinetron Jin dan Jun. Meski masih sebagai pemeran pembantu, namun berkat kepiawaian aktingnya, kariernya pun terus menanjak sebagai bintang sinetron. 

Akhirnya, di masa remajanya, wanita berusia 26 tahun ini pun sudah mampu dipercaya memerankan berbagai tokoh utama di berbagai judul sinetron. Di antaranya yakni 'Safa dan Marwah', 'Nikita', serta 'Putri yang Ditukar'.

Berikut merupakan nostalgia potret Nikita Willy di awal kariernya sebagai artis cilik, dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Rabu (16/9/2020).

1. Nikita Willy memulai debut aktingnya sejak usianya masih 6 tahun.

Potret Lawas Nikita Willy di Awal Karier. (Sumber: istimewa)
Potret Lawas Nikita Willy di Awal Karier. (Sumber: istimewa)

2. Ia pernah terlibat dalam berbagai judul sinetron yang fenomenal di awal tahun 2000-an seperti 'Jin dan Jun'.

Potret Lawas Nikita Willy di Awal Karier (foto: YouTube/Video Saja).
Potret Lawas Nikita Willy di Awal Karier (foto: YouTube/Video Saja).

3. Berkat kepiawaiannya dalam berakting, Nikita Willy pun selalu mencuri perhatian di layar kaca.

Potret Lawas Nikita Willy di Awal Karier. (Sumber: istimewa)
Potret Lawas Nikita Willy di Awal Karier. (Sumber: istimewa)

4. Karier wanita kelahiran 1994 ini kemudian terus menanjak sebagai bintang sinetron.

Potret Lawas Nikita Willy di Awal Karier. (Foto: Instagram/@nikitawillyofficial94)
Potret Lawas Nikita Willy di Awal Karier. (Foto: Instagram/@nikitawillyofficial94)

5. Di masa remajanya pun ia meraih gemilang setelah dinobatkan sebagai 'Ratu Sinetron Stripping'.

Potret Lawas Nikita Willy di Awal Karier. (Foto: Instagram/@nikitawillyofficial94)
Potret Lawas Nikita Willy di Awal Karier. (Foto: Instagram/@nikitawillyofficial94)

6. Memiliki kemampuan akting yang mumpuni, Nikita juga beberapa kali membintangi layar lebar.

Potret Lawas Nikita Willy di Awal Karier (foto: YouTube/Video Saja).
Potret Lawas Nikita Willy di Awal Karier (foto: YouTube/Video Saja).

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Istana: Presiden Percaya Luhut Mampu Eksekusi Apapun yang Diperintahkan

Posted: 15 Sep 2020 10:49 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden Donny Gahral Adian menjelaskan alasan Presiden Joko Widodo atau Jokowi menunjuk Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan menekan kasus Covid-19 di 9 provinsi.

Menurut dia, Luhut selama ini dinilai mampu mengeksekusi tugas-tugas yang diberikan oleh Jokowi dengan baik.

"Pak Luhut selama ini memang dipercaya Presiden karena mampu mengeksekusi apa-apa yang diperintahkan. Jadi berbekal kepercayaan itu, ya Pak Luhut ditugaskan Presiden untuk menurunkan atau menekan angka positif di 9 provinsi," ujar Donny saat dihubungi, Rabu (16/9/2020).

Dia mengatakan, penunjukkan Luhut merupakan hak prerogatif Jokowi sebagai Presiden, sehingga tidak perlu dipermasalahkan. Donny menekankan bahwa Presiden selalu memberikan tugas kepada jajarannya sesuai kapasitas atau kemampuan yang dimiliki.

"Saya kira kepercayaan terhadap Pak Luhut ini diberikan sesuai dengan kapasitas masing-masing, sesuai dengan resources yang mereka miliki untuk bisa segera menurunkan kasus Covid-19 di 9 provinsi tersebut," jelas dia.

"Jadi tidak perlu dipermasalahkan, prerogatif presiden. Presiden percaya kepada beliau karena selama ini beliau mampu mengekseskusi apapun yang diminta oleh Presiden," sambung Donny.

Dia pun menilai penunjukkan Luhut untuk memimpin penanganan Covid-19 di sembilan provinsi prioritas adalah hal yang wajar. Pasalnya, Luhut juga merupakan Wakil Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional.

"Artinya sebenarnya beliau juga secara keorganisasian secara tupoksi memiliki wewenang untuk melakukan apapun yang diperlukan untuk menekan angka positif," kata Donny.

 

Diberi Waktu 2 Minggu

Menko Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan memberi paparan saat rapat koordinasi membahas pengembangan kendaraan listrik nasional di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (29/11). Langkah ini sebagai upaya menekan emisi gas buang. (Liputan6.com/JohanTallo)
Menko Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan memberi paparan saat rapat koordinasi membahas pengembangan kendaraan listrik nasional di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (29/11). Langkah ini sebagai upaya menekan emisi gas buang. (Liputan6.com/JohanTallo)

Sebelumnya, Presiden Jokowi menugaskan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan dan Kepala BNPB Doni Monardo mengendalikan kasus corona di 9 provinsi dalam waktu dua minggu.

Kesembilan provinsi tersebut antara lain, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatera Utara, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan, Papua, dan Bali.

"Target yang diharapkan adalah penurunan penambahan kasus harian, peningkatan angka kesembuhan dan menurunkan angka kematian. Diminta oleh Presiden agar target ini dapat dicapai dalam waktu 2 minggu ke depan," ucap Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito dalam konferensi pers di Youtube Sekretariat Presiden, Selasa 15 September 2020.

Untuk mencapai target itu, dia mengatakan ada empat strategi atau langkah-langkah yang disiapkan pemerintah. Pertama, menyamakan data antara pusat dan daerah untuk mempercepat pengambilan keputusan.

"Kedua melakukan operasi yustisi untuk penegakan disiplin protokol kesehatan dengan menggunakan peraturan pidana untuk menindak yang melanggar peraturan," tuturnya.

Strategi ketiga yakni, meningkatkan manajemen perawatan pasien Covid-19 untuk menurunkan angka kematian atau mortality rate dan angka kesembuhan atau recovery rate. Terakhir, penanganan secara spesifik klaster-klaster Covid-19 di 9 provinsi tersebut.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Wakil Ketua MPR Minta Pemerintah Siapkan Fasilitas untuk Vaksinasi Covid-19

Posted: 15 Sep 2020 10:49 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Ketua MPR Fadel Muhammad meminta kepada pemerintah untuk mempersiapkan seluruh fasilitas vaksinasi Covid-19 sampai ke tingkat puskesmas. Selain itu, vaksin untuk Covid-19 kepada seluruh rakyat Indonesia agar ditanggung negara atau pemerintah.

"Dari kunjungan ke Biofarma ini ada dua hal yang menjadi perhatian. Pertama, kita minta kepada pemerintah agar semua vaksinasi nanti ditanggung negara. Kedua, kita juga minta kepada pemerintah untuk menyiapkan seluruh fasilitas vaksinasi hingga ke tingkat puskesmas," kata Fadel Muhammad dalam kunjungan ke BUMN Biofarma di Bandung, Selasa (15/9/2020).

Menurut Fadel, penyiapan fasilitas vaksinasi hingga ke tingkat puskesmas bukanlah perkara yang mudah. Karena itu Fadel meminta pemerintah untuk mempersiapkan jauh hari. Penyiapan fasilitas vaksinasi itu meliputi penyediaan jarum suntik, alkohol, tempat penyimpanan vaksin, alat angkut, distribusi dan lainnya.

"Itu pekerjaan yang sangat sulit. Dan, waktunya juga sudah mendesak. Jangan sampai ketika vaksin sudah diproduksi, sekitar akhir tahun ini (2020) kita baru kelabakan mempersiapkan fasilitas vaksinasi untuk Covid-19," katanya.

Fadel mengungkapkan vaksin Covid-19 sudah mulai diproduksi BUMN Biofarma pada akhir tahun ini. Bahan baku untuk vaksin Covid-19 dari China sudah tersedia pada bulan Nopember 2020. "Paling tidak bulan Januari atau Pebruari 2021, BPOM akan mengeluarkan ijin khusus untuk vaksin Covid-19," ujarnya.

Karena itu Fadel meminta pemerintah untuk mempersiapkan fasilitas vaksinasi itu. "Jangan tiba-tiba pemerintah bilang tida ada jarum suntik, tidak ada tempat penyimpanan vaksin, dan lainnya. Tidak mudah menyiapkan jutaan jarum suntik dan lainnya. Untuk itu kita desak pemerintah menyiapkannya dari sekarang. Ini sudah dekat waktunya," tandasnya.

Fadel Muhammad juga membuka kemungkinan untuk vaksinasi secara mandiri. Vaksinasi mandiri sudah dilakukan di China dan Uni Emirat (Dubai). "Di China rakyat sudah ada yang melakukan vaksin mandiri. Ini dilakukan secara terbuka dimana-mana. Juga di Dubai orang bisa melakukan vaksin mandiri. Di Amerika ada di beberapa tempat. Di China, harga vaksin Covid-19 sekitar Rp 200 ribu. Jadi sudah sangat murah," katanya.

Vaksinasi secara mandiri, kata Fadel Muhammad, bisa melibatkan pihak swasta. "Untuk vaksin Covid-19 secara mandiri dikembalikan kepada masyarakat yang mampu. Kita bisa melibatkan pihak swasta atau BUMN untuk ambil bagian mempercepat dan mengakselerasi vaksinasi bagi rakyat Indonesia," ucapnya.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ahok Sebut Direksi Pertamina Hobi Lobi Menteri

Posted: 15 Sep 2020 10:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Komisaris Utama PT Pertamina Basuki Tjahaja Purnama (BTP) atau yang akrab dipanggil Ahok kembali mengutarakan temuannya soal kebiasaan direksi, komisaris dan dugaan manipulasi gaji di perusahaan pelat merah tersebut.

Menurut pria yang biasa dipanggil Ahok ini, direksi Pertamina punya hobi lobi-lobi menteri. Pergantian direktur juga dilakukan tanpa pemberitahuan kepada dirinya sebagai Komisaris Utama.

"Dia ganti direktur pun bisa tanpa kasih tahu saya, saya sempat marah-marah juga, jadi direksi-direksi semua mainnya lobinya ke menteri karena yang menentukan menteri. Komisaris juga rata-rata titipan kementerian-kementerian," kata Ahok dikutip dari YouTube POIN, Rabu (16/9/2020).

Ahok bilang, untuk hal ini, dirinya akan membersihkan jalur birokrasi ini dengan lelang terbuka.

"Saya potong jalur birokrasi, Pertamina itu dulu naik pangkat mesti pakai kayak pangkat, Pertamina refference level orang mesti kerja sampai SVP bisa 20 tahun ke atas saya potong semua mesti lelang terbuka,"

Lalu, hal lainnya yang dikritisi Ahok ialah adanya dugaan manipulasi gaji. Ada beberapa pihak yang diduga masih menerima gaji dengan nominal yang sama padahal sudah tidak bertugas di jabatan yang bersangkutan.

"Orang yang dicopot dari jabatan Dirut anak perusahaan misalnya, gajinya Rp 100 juta lebih, masa dicopot tapi gaji masih sama, alasannya dia orang lama, harusnya kan gaji mengikuti jabatan Anda, tapi mereka bikin gaji pokok gede-gede semua," katanya.

"Jadi bayangkan orang kerja sekian tahun gajinya pokoknya Rp 75 juta dicopot gak ada kerjaan pun dibayar segitu. Gila aja nih," tandas Ahok.

Viral, Ahok Bongkar Banyak Masalah di BUMN Pertamina dan Peruri

Komisaris Utama Pertamina Basuki Tjahaja Purnama tersenyum usai menemui Presiden Joko Widodo di Istana, Jakarta, Senin (9/12/2019). Pertemuan tersebut Presiden meminta agar memperbaiki defisit neraca perdagangan kita di sektor petrokimia dan migas. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Komisaris Utama Pertamina Basuki Tjahaja Purnama tersenyum usai menemui Presiden Joko Widodo di Istana, Jakarta, Senin (9/12/2019). Pertemuan tersebut Presiden meminta agar memperbaiki defisit neraca perdagangan kita di sektor petrokimia dan migas. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Komisaris Utama PT Pertamina Basuki Tjahaja Purnama (BTP) atau yang biasa disapa Ahok mengkritisi kebijakan yang diambil direksi perseroan.

Ahok bilang, Pertamina memiliki kebiasaan meminjam utang untuk mengakuisisi kilang minyak di luar negeri. Padahal, menurutnya lebih baik Pertamina melakukan eksplorasi dalam negeri karena Indonesia masih punya potensi 12 cekungan yang menghasilkan minyak dan gas (migas).

Dirinya juga curiga kalau keputusan itu berkaitan dengan bagi-bagi komisi antar pihak.

"Sudah minjam duit USD 16 miliar, tiap kali otaknya minjam duit terus, saya sudah kesal. Minjam terus, akuisisi terus, kita masih punya 12 cekungan yang berpotensi minyak dan gas, ngapain di luar negeri? Jangan-jangan ada komisi," tandas Ahok, dikutip dari akun YouTube POIN, Rabu (16/9/2020).

Selain itu, Ahok bilang, pembangunan kilang minyak saat ini tidak efisien. Menurutnya, ada beberapa investor yang serius berinvestasi kilang minyak dengan Pertamina. Namun, kilang-kilang tersebut belum juga dibangun.

Oleh karenanya, mantan Gubernur DKI Jakarta ini bakal mengadakan rapat membahas hal ini.

"Makanya nanti saya mau rapat penting soal kilang. Berapa investor yang sudah nawarin mau kerja sama didiemin? Sudah ditawarin kenapa ditolak? Kenapa kerja seperti ini?" katanya.

"Saya lagi mau audit (proyek kilang), cuma saya emosi juga kemarin. Mereka lagi mancing saya emosi, saya emosi laporin Presiden apa? Ahok mengganggu keharmonisan," imbuh Ahok.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Viral Seorang Wanita Bikin Parade Hewan Sepanjang Jalan Istanbul

Posted: 15 Sep 2020 10:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Seorang wanita yang sedang berjalan dan sering memberikan makanan pada hewan-hewan liar ini. Membuat jalanan seperti ada parade hewan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ponsel BM yang Digunakan Sebelum 15 September Tak Akan Diblokir

Posted: 15 Sep 2020 10:42 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pemblokiran ponsel Black Market (BM) melalui pengendalian International Mobile Equipment Identity (IMEI) beroperasi sepenuhnya mulai 15 September 2020 pukul 22.00 WIB. Ponsel BM yang sudah digunakan sebelum ketentuan waktu tersebut masih bisa digunakan.

Wakil Ketua Asosiasi Telekomunikasi Seluler Indonesia (ATSI), Merza Fachy, mengungkapkan bahwa perangkat telekomunikasi jenis handphone, komputer genggam, dan komputer tablet (HKT) ilegal mulai 15 September pukul 22.00 WIB tidak akan dapat digunakan.

"Barang ilegal yang dipakai mulai 15 September pukul 22.00 WIB tidak bisa dipakai lagi. Namun, yang sebelumnya sudah digunakan tetap bisa dipakai," ungkap Wakil Ketua Asosiasi Telekomunikasi Seluler Indonesia (ATSI), Merza Fachys, kepada tim Tekno Liputan6.com, Rabu (16/9/2020).

Pemberlakuan regulasi ini sempat mengalami penundaan. Menurut Merza, alasannya hanya karena masalah teknis. "Sistemnya ada beberapa hal teknis belum optimal, khawatir masyarakat gaduh kalau salah. Sehingga lebih baik dimaksimalkan," sambungnya.

Pemerintah pada Selasa malam (15/9/2020) mengumumkan pemberlakuan pengendalian IMEI untuk perangkat telekomunikasi jenis HKT sesuai Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika No 1 Tahun 2020 tentang Pengendalian Alat dan/atau Perangkat Telekomunikasi yang Tersambung ke Jaringan Bergerak Seluler Melalui IMEI, mulai Selasa, 15 September 2020 Pukul 22.00 WIB.

Pada 15 September 2020 pukul 17.00 WIB sistem CEIR dan EIR telah selesai dilakukan proses stabilisasi sistem, dan Pelaksanaan Pengendalian IMEI Nasional akan beroperasi sepenuhnya pada 15 September 2020 pukul 22.00.

Seluruh perangkat HKT yang IMEI-nya tidak terdaftar di dalam sistem CEIR, tidak akan mendapatkan layanan jaringan perangkat telekomunikasi bergerak seluler.

Kebijakan Bersama Pemerintah

Petugas toko memindai IMEI handphone untuk didata di ITC Roxy Mas, Jakarta, Selasa (26/11/2019). Kemendag, Kemenperin, dan Kemenkominfo mulai memberlakukan aturan validasi IMEI pada 18 April 2020. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Petugas toko memindai IMEI handphone untuk didata di ITC Roxy Mas, Jakarta, Selasa (26/11/2019). Kemendag, Kemenperin, dan Kemenkominfo mulai memberlakukan aturan validasi IMEI pada 18 April 2020. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Kebijakan pengendalian IMEI tersebut diselenggarakan bersama Kementerian Perindustrian, Kementerian Perdagangan, Kementerian Keuangan, Kementerian Komunikasi dan Informatika dan didukung seluruh operator telekomunikasi seluler.

Sejak diberlakukannya peraturan tersebut, sistem Central Equipment Identity Register (CEIR) sebagai pusat pengolahan informasi IMEI telah dibangun oleh Asosiasi Telekomunikasi Seluler Indonesia (ATSI) untuk mengintegrasikan sistem Equipment Identity Register dari 5 operator. Penyempurnaan sistem dilakukan terus menerus untuk menjamin kesiapan pengendalian IMEI.

Masyarakat Harus Periksa IMEI

Masyarakat yang akan membeli perangkat HKT harus terlebih dahulu memastikan IMEI-nya tercantum pada kemasan dan perangkat HKT, serta mengecek IMEI perangkatnya di http://imei.kemenperin.go.id.

Selanjutnya melakukan uji coba perangkat yang akan dibeli dengan memasukkan kartu SIM. Pastikan perangkat tersebut mendapatkan sinyal dari operator. Jika tidak mendapat sinyal, patut diwaspadai bahwa perangkat tersebut tidak terdaftar.

Untuk pembelian secara online, pastikan bahwa penjual menjamin IMEI perangkat sudah tervalidasi dan teregistrasi sehingga dapat digunakan. Pedagang offline maupun online bertanggungjawab terhadap HKT yang diperdagangkan.

Bagi masyarakat yang membeli HKT secara daring melalui barang kiriman atau membawa perangkat dari luar negeri atau dari Free Trade Zone melalui bandar udara dan pelabuhan, wajib mendeklarasikan, memenuhi kewajiban perpajakan dan dapat mendaftarkan IMEI perangkat melalui https://www.beacukai.go.id/register-imei.html atau melalui Aplikasi Mobile Beacukai yang dapat diunduh melalui Play Store.

Aktivasi perangkat dengan kartu SIM Indonesia akan bisa dilakukan maksimal 2 x 24 jam.

(Din/Ysl)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

33 Perawat Indonesia Siap Diberangkatkan ke Belanda untuk Program Magang

Posted: 15 Sep 2020 10:41 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Kesehatan RI Terawan Agus Putranto mengungkapkan ada 33 perawat Indonesia yang siap diberangkatkan ke Belanda untuk mengikuti program magang. Mereka telah menyelesaikan pelatihan bahasa Belanda.

"Saat ini, sekitar 33 Perawat Indonesia telah menyelesaikan Program Pelatihan Bahasa Belanda di Erasmus Training Center (ETC) Jakarta selama 6 bulan," kata Terawan saat memberikan sambutan dalam acara Pelepasan Perawat Indonesia secara virtual di Gedung Kementerian Kesehatan, Jakarta, Selasa (15/9/2020).

"Mereka siap diberangkatkan ke Belanda untuk mengikuti program magang."

Di Belanda, para perawat juga mendapat pendidikan dan pelatihan. Upaya ini program magang perawat ke Belanda merupakan kerjasama peningkatan kapasitas perawat antara Kementerian Kesehatan RI dengan Your Medical Matchmaker (Yomema B.V.).

Upaya tersebut sudah dilakukan melalui penandatanganan Technical Arrangement on Capacity Building for Indonesian Health Professionals pada 21 Juni 2019.

Kementerian Kesehatan juga berhasil mendorong implementasi MOU Bilateral Kerja Sama Kesehatan yang ditandatangani oleh Menteri Kesehatan kedua negara pada tahun 2018 melalui program peningkatan kapasitas perawat Indonesia di Belanda.

 

Menkes Terawan Bangga

Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto menyampaikan pemerintah saat ini sudah mempersiapkan segala hal yang dibutuhkan dalam upaya penanganan saat konferensi pers di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (14/9/2020). (Biro Pers Sekretariat Presiden/Muchlis Jr)
Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto menyampaikan pemerintah saat ini sudah mempersiapkan segala hal yang dibutuhkan dalam upaya penanganan saat konferensi pers di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (14/9/2020). (Biro Pers Sekretariat Presiden/Muchlis Jr)

Atas terjalinnya kerjasama bidang bilateral bidang kesehatan antara Indonesia dengan Belanda, Terawan mengaku sangat bangga.

 "Suatu kegembiraan dapat mengirimkan perawat Indonesia ke Belanda untuk berpartisipasi dalam program pendidikan dan magang. Saya berharap para perawat terpilih dapat mengoptimalkan keikutsertaannya dalam program ini untuk meningkatkan kapasitas dan keterampilannya," ucapnya.

"Tentunya, guna meningkatkan daya saingnya di dunia internasional melalui sertifikasi Internasional yang akan diraihnya di Belanda."

Pada kesempatan yang sama ada penandatanganan Protokol Perubahan Technical Arrangement on Capacity Building for Indonesian Health Professionals antara Kepala Pusat Perencanaan dan Pendayagunaan SDM Kesehatan Kementerian Kesehatan RI dengan President Director Yomema B.V.

Dokumen amandemen technical arrangement mengatur beberapa penyesuaian terhadap persyaratan, ketentuan, dan tata cara pelaksanaan Technical Arrangement. 

Penandatanganan Protokol Perubahan Technical Arrangement memberikan kesempatan bagi seluruh lulusan perawat dari Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan, serta Universitas Negeri maupun Swasta di Indonesia sebagaimana yang telah disepakati oleh kedua belah pihak, untuk dapat berpartisipasi dalam program ini.

 

Diakui di Seluruh Negara Uni Eropa

Perawat mengambil gambar saraf mata pasien di RS Mata JEC @ Menteng, Jakarta, Kamis (16/7/2020). JEC memiliki layanan JEC @ Cloud yang memberikan konsultasi kesehatan mata melalui tele-oftalmologi. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Perawat mengambil gambar saraf mata pasien di RS Mata JEC @ Menteng, Jakarta, Kamis (16/7/2020). JEC memiliki layanan JEC @ Cloud yang memberikan konsultasi kesehatan mata melalui tele-oftalmologi. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Kepala Badan Pengembangan dan Pemberdayaan SDM Kesehatan Kementerian Kesehatan RI Abdul Kadir menambahkan terjadi pasang surut dalam proses seleksi. Kendati demikian, berkat kerja keras dan dan dukungan dari berbagai pihak, angkatan pertama tenaga kesehatan yang akan belajar di Belanda siap diberangkatkan. 

"Karena ini adalah inisiatif pertama kami untuk meningkatkan kompetensi Perawat Indonesia melalui program peningkatan kapasitas di luar negeri," jelas Kadir sebagaimana keterangan resmi yang diterima Health Liputan6.com.

"Saya harap 33 perawat dapat memberi contoh bahwa perawat Indonesia memiliki peluang untuk mendapatkan sertifikasi internasional. Saya yakin Anda akan mendapatkan perjalanan yang luar biasa menjadi perawat terdaftar di Belanda."

Kadir berpesan kepada para Perawat agar bersungguh-sungguh menjalani seluruh program pendidikan dan magang. Kemenkes akan melakukan pemantauan bersama tentang aspek dan proses apa yang perlu ditingkatkan untuk program peningkatan kapasitas perawat Indonesia yang lebih baik.

"Ketika Adik-adik dapat menyelesaikan program ini, maka Adik-adik memiliki peluang yang besar untuk melakukan registrasi di sana untuk mendapatkan STR (Surat Tanda Registrasi) Belanda. Dengan registrasi itu, maka Perawat Indonesia dikenal oleh dunia dan diakui standar dan kompetensinya di seluruh negara anggota Uni Eropa," tuturnya.

Saksikan Video Menarik Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

2 Hari Operasi Protokol Kesehatan Covid-19, 428 Warga DKI Kena Sanksi

Posted: 15 Sep 2020 10:41 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sanksi sosial dan denda telah dijatuhkan kepada 428 masyarakat yang tidak taat pada protokol kesehatan Covid-19 selama periode 14-15 September 2020 di wilayah hukum Polda Metro Jaya. 

"Selama dua hari pelaksanaan operasi yustisi di beberapa titik DKI, secara keseluruhan ada 428 masyarakat yang tidak taat protokol kesehatan kita kenakan sanksi," kata Wakil Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya AKBP Hari Purnomo saat memimpin operasi yustisi di Simpang Lampiri, Duren Sawit, Jakarta Timur, Rabu (16/9/2020).

Seperi dilansir Antara, dari total 428 masyarakat yang terjaring operasi, sebanyak 66 orang di antaranya membayar denda administrasi, sementara 40 lainnya menjalani sanksi sosial.

Sisanya diberikan edukasi terkait protokol kesehatan sesuai dengan Peraturan Gubernur Nomor 88 Tahun 2020 tentang Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) serta Pergub 79 Tahun 2020 tentang sanksi PSBB.

 

Tidak Pakai Masker

Menurut Hari, sebagian besar pelanggar yang diamankan lantaran tidak menggunakan masker. 

"Ada juga masyarakat punya masker, tapi tidak sesuai Pergub 79/2020 Pasal 4 tetap kita peringatkan," katanya.

Pergub 79/2020 Pasal 4 berisi tentang aturan penggunaan masker yang benar, yakni wajib menutupi area hidung, mulut dan dagu.

"Masih banyak masyarakat pakai masker cuma digantung saja. Yang betul itu menutupi mulut hidung dan dagu," jelasnya. 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

KIT Batang Bakal jadi Kawasan Industri Terbaik di Indonesia

Posted: 15 Sep 2020 10:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia mendapuk Kawasan Industri Terpadu (KIT) Batang sebagai kawasan industri yang terbaik di Indonesia sampai saat ini.

Sebab KIT Batang diklaim mampu memberikan pelayanan yang prima terhadap investor dan memiliki fasilitas penunjang usaha yang lengkap.

"Kita bangun kawasan industri di Batang itu adalah kawasan industri yang saya meyakin terbaik. Kenapa saya katakan terbaik?. Dari sisi pelayanan moto kita adalah silahkan para investor datang membawa modal datang membawa teknologi biarlah pemerintah yang mengurus izinnya," jelas dia dalam webinar yang digagas oleh HSBC, Rabu (16/9).

Kemudian, harga tanah di KIT Batang diklaim lebih murah dibandingkan kawasan industri negara Vietnam. Dimana lahan industri dibaderol tidak lebih dari Rp 1 juta.

"Tanahnya akan jauh lebih murah ketimbang Vietnam. Saya harus jujur mengatakan itu. Tanahnya dibawah 1 juta, bahkan ada tanah yang harganya cuma 500 sampai 600 ribu," paparnya.

Selain itu, tanah kawasan industri anyar ini dipastikan sepenuhnya aman dari persoalan pembebasan lahan. "Izin tanahnya ga punya urusan sosial, karena negara sudah selesaikan," ujarnya.

Kemudian terkait fasilitas pendukung KIT Batang, yakni terdapat layanan kereta barang, pelabuhan hingga akses tol yang mudah dijangkau. "Jadi, silahkan temen-temen investor ke Batang. Di situ jalan tol cuma 250 meter (jaraknya)," imbuh bahlil.

Lebih jauh, Bahlil menyebut saat ini sudah ada tiga perusahaan besar yang memilih KIT Batang sebagai lokasi produksinya. Dan akan melakukan launching di akhir tahun 2020.

"Kalau bagaimana ditanya perkembangan kawasan industri batang?. Saya ingin menyampaikan batang sekarang ada tiga perusahaan gede. Mereka adalah perusahaan kaca, otomotif, dna baterai yang akan launching di akhir tahun ini," tutupnya.

Reporter: Sulaeman

Sumber: Merdeka.com

Kepala BKPM Pastikan LG Pindah Pabrik ke Batang

Kepala BKPM Bahlil Lahadalia meluncurkan Pusat Komando Operasi dan Pengawalan Investasi, Senin (23/3/2020). (Athika/Liputan6.com)
Kepala BKPM Bahlil Lahadalia meluncurkan Pusat Komando Operasi dan Pengawalan Investasi, Senin (23/3/2020). (Athika/Liputan6.com)

Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia mengatakan ada tiga perusahaan yang akan masuk ke Kawasan Industri Terpadu (KIT) Batang, Jawa Tengah, yang merupakan perusahaan yang merelokasi investasi ke Indonesia.

"Di Batang, sekarang sudah ada tiga perusahaan masuk. Perusahaannya gede-gede. LG juga masuk sana," katanya dikutip dari Antara, Rabu (9/9/2020).

Bahlil mengatakan dalam rangka mendukung demokrasi ekonomi, investasi berkualitas, pemerataan ekonomi hingga kolaborasi dengan UMKM, BKPM pun mewajibkan investor baik asing dalam negeri, untuk bermitra dengan pengusaha nasional di daerah.

Sebagai mantan pengusaha daerah, ia ingin investor yang berinvestasi di Batang bisa bermitra dengan pengusaha nasional di Jawa Tengah, termasuk dengan para pelaku UMKM.

"Bukan berpartner dengan pengusaha Jawa Tengah di Jakarta. Enggak mau saya. Kalau (dengan) orang Jawa Tengah di Jakarta, itu namanya memperkaya yang sudah kaya," katanya.

Bahlil menuturkan ingin mendorong orang-orang di daerah bisa ikut mengambil peran dalam pembangunan dengan masuknya investasi.

"Sebagai orang daerah yang diberi amanat di pusat, ini saatnya untuk memberi ruang sebesar-besarnya bagi orang daerah untuk mengambil bagian. Kalau tidak, mohon maaf, pusat terus yang akan mainkan ini barang," tuturnya.

Jokowi Undang Investor ke Kawasan Industri Batang dan Subang

Presiden Joko Widodo, beserta Menteri BUMN, para Menteri terkait serta Kepala BKPM meninjau Kawasan Industri Terpadu Batang, Jawa Tengah pada Selasa, 30 Juni 2020. Dok BUMN
Presiden Joko Widodo, beserta Menteri BUMN, para Menteri terkait serta Kepala BKPM meninjau Kawasan Industri Terpadu Batang, Jawa Tengah pada Selasa, 30 Juni 2020. Dok BUMN

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyampaikan pentingnya ekonomi nasional yang kondusif bagi perluasan kesempatan kerja yang berkualitas. Menurutnya, hal ini dapat dilakukan salah satunya melalui peringkasan birokrasi.

Di sisi lain, Jokowi juga menyebutkan keberlangsungan kawasan industri yang memberi peluang besar bagi penyerapan tenaga kerja. Diantaranya termasuk Kawasan Industri Batang serta Subang-Majalengka yang sedang dikembangkan dalam waktu singkat.

"Kawasan ini dirancang untuk mampu mengundang investasi berkualitas, yang bersinergi dengan UMKM kita, yang memberikan nilai tambah signifikan untuk perekonomian nasional, serta menyerap tenaga kerja dalam jumlah besar," ujar Jokowi dalam pidato Sidang Tahunan MPR RI, Senayan, Jumat (14/8/2020).

Jokowi menambahkan, kawasan industri serupa juga akan dibangun di berbagai daerah di seluruh Indonesia. Kawasan tersebut diupayakan agar selalu bersinergi dengan kewirausahaan masyarakat dan UMKM.

Diantaranya untuk menyediakan kesempatan kerja bagi generasi muda yang belum bekerja, serta meningkatkan pemerataan pembangunan di seluruh pelosok negeri.

"Oleh karena itu, ekosistem nasional yang kondusif bagi perluasan kesempatan kerja yang berkualitas harus kita bangun. Penataan regulasi harus kita lakukan. Regulasi yang tumpang tindih, yang merumitkan, yang menjebak semua pihak dalam risiko harus kita sudahi," kata Jokowi.

Ia menekankan, bahwa seluruh upaya tersebut didedikasikan untuk perekonomian nasional yang adil. "Kita ingin semua harus bekerja. Kita ingin semua sejahtera," tegas Jokowi. 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Pelanggar Protokol Kesehatan Jalani Sidang di Tempat

Posted: 15 Sep 2020 10:40 PM PDT

Pelanggar mengikuti sidang di tempat saat Operasi Yustisi di Kawasan Danau Sunter, Jakarta, Rabu (16/9/2020). Warga yang melanggar protokol Covid-19 langsung disidang tindak pidana ringan (tipiring) di tempat dengan membayar denda Rp 55.000 maupun sanksi sosial. (merdeka.com/Imam Buhori)
Pelanggar mengikuti sidang di tempat saat Operasi Yustisi di Kawasan Danau Sunter, Jakarta, Rabu (16/9/2020). Warga yang melanggar protokol Covid-19 langsung disidang tindak pidana ringan (tipiring) di tempat dengan membayar denda Rp 55.000 maupun sanksi sosial. (merdeka.com/Imam Buhori)

Pelanggar mengikuti sidang di tempat saat Operasi Yustisi di Kawasan Danau Sunter, Jakarta, Rabu (16/9/2020). Warga yang melanggar protokol Covid-19 langsung disidang tindak pidana ringan (tipiring) di tempat dengan membayar denda Rp 55.000 maupun sanksi sosial. (merdeka.com/Imam Buhori)

Pelanggar mengikuti sidang di tempat saat Operasi Yustisi di Kawasan Danau Sunter, Jakarta, Rabu (16/9/2020). Warga yang melanggar protokol Covid-19 langsung disidang tindak pidana ringan (tipiring) di tempat dengan membayar denda Rp 55.000 maupun sanksi sosial. (merdeka.com/Imam Buhori)
Pelanggar mengikuti sidang di tempat saat Operasi Yustisi di Kawasan Danau Sunter, Jakarta, Rabu (16/9/2020). Warga yang melanggar protokol Covid-19 langsung disidang tindak pidana ringan (tipiring) di tempat dengan membayar denda Rp 55.000 maupun sanksi sosial. (merdeka.com/Imam Buhori)

Pelanggar mengikuti sidang di tempat saat Operasi Yustisi di Kawasan Danau Sunter, Jakarta, Rabu (16/9/2020). Warga yang melanggar protokol Covid-19 langsung disidang tindak pidana ringan (tipiring) di tempat dengan membayar denda Rp 55.000 maupun sanksi sosial. (merdeka.com/Imam Buhori)

Pelanggar mengikuti sidang di tempat saat Operasi Yustisi di Kawasan Danau Sunter, Jakarta, Rabu (16/9/2020). Warga yang melanggar protokol Covid-19 langsung disidang tindak pidana ringan (tipiring) di tempat dengan membayar denda Rp 55.000 maupun sanksi sosial. (merdeka.com/Imam Buhori)
Pelanggar mengikuti sidang di tempat saat Operasi Yustisi di Kawasan Danau Sunter, Jakarta, Rabu (16/9/2020). Warga yang melanggar protokol Covid-19 langsung disidang tindak pidana ringan (tipiring) di tempat dengan membayar denda Rp 55.000 maupun sanksi sosial. (merdeka.com/Imam Buhori)

Pelanggar mengikuti sidang di tempat saat Operasi Yustisi di Kawasan Danau Sunter, Jakarta, Rabu (16/9/2020). Warga yang melanggar protokol Covid-19 langsung disidang tindak pidana ringan (tipiring) di tempat dengan membayar denda Rp 55.000 maupun sanksi sosial. (merdeka.com/Imam Buhori)

Pelanggar menyapu jalan usai mengikuti sidang Operasi Yustisi di Kawasan Danau Sunter, Jakarta, Rabu (16/9/2020). Warga yang melanggar protokol kesehatan langsung disidang tindak pidana ringan (tipiring) di tempat dengan membayar denda Rp 55.000 maupun  sanksi sosial. (merdeka.com/Imam Buhori)
Pelanggar menyapu jalan usai mengikuti sidang Operasi Yustisi di Kawasan Danau Sunter, Jakarta, Rabu (16/9/2020). Warga yang melanggar protokol kesehatan langsung disidang tindak pidana ringan (tipiring) di tempat dengan membayar denda Rp 55.000 maupun sanksi sosial. (merdeka.com/Imam Buhori)

Pelanggar menyapu jalan usai mengikuti sidang Operasi Yustisi di Kawasan Danau Sunter, Jakarta, Rabu (16/9/2020). Warga yang melanggar protokol kesehatan langsung disidang tindak pidana ringan (tipiring) di tempat dengan membayar denda Rp 55.000 maupun sanksi sosial. (merdeka.com/Imam Buhori)

Aparat gabungan mendata pelanggar yang terjaring razia saat Operasi Yustisi di Kawasan Danau Sunter, Jakarta, Rabu (16/9/2020). Warga yang tidak memakai masker langsung disidang tindak pidana ringan (tipiring) di tempat dengan membayar denda Rp 55.000 maupun sanksi sosial. (merdeka.com/Imam Buhori)
Aparat gabungan mendata pelanggar yang terjaring razia saat Operasi Yustisi di Kawasan Danau Sunter, Jakarta, Rabu (16/9/2020). Warga yang tidak memakai masker langsung disidang tindak pidana ringan (tipiring) di tempat dengan membayar denda Rp 55.000 maupun sanksi sosial. (merdeka.com/Imam Buhori)

Aparat gabungan mendata pelanggar yang terjaring razia saat Operasi Yustisi di Kawasan Danau Sunter, Jakarta, Rabu (16/9/2020). Warga yang tidak memakai masker langsung disidang tindak pidana ringan (tipiring) di tempat dengan membayar denda Rp 55.000 maupun sanksi sosial. (merdeka.com/Imam Buhori)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dijodohkan, Begini Reaksi Kiki Farrel

Posted: 15 Sep 2020 10:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kiki Farrel hingga kini diketahui belum memiliki seorang kekasih hati. Sementara, usia Kiki saat ini sudah 34 tahun.

Namun, baru-baru ini Kiki Farrel mengunggah sebuah foto kebersamaannya dengan pemain senior Yurike Prastika, dan pemain pendatang baru, Rosiana Dewi, di akun Instagram terverifikasi miliknya, Selasa (15/9/2020).

Namun bukan itu yang menjadi fokus warganet. Namun kalimat yang ditulis Kiki Farrel.

 

Senang

Kiki Farrel (Foto: Instagram/@kikifarrel_)
Kiki Farrel (Foto: Instagram/@kikifarrel_)

Dalam keterangannya, Kiki Farrel kegirangan lantaran akan disandingkan dengan seorang wanita.

"Asik di jodohin..," tulis putra Ibu Dahlia ini.

 

Bukan Sebenarnya

Sayangnya, perjodohan yang dimaksud Kiki ini bukanlah sebenarnya melainkan hanya sebuah cerita dalam sinetron yang tengah dimainkannya.

 

Ikut Bahagia

Para warganet yang mengikuti jalan cerita sinetron Belenggu Dua Hati ini pun ikut senang Kiki yang berperan sebagai Raka ini kembali menjalin hubungan dengan Kejora yang diperankan Rosiana Dewi.

"Asikkk sama kejora lagee😂😂😆," tulis akun @_maulinaprn.

"Cie ciee raka dan kejora bersatu kembali 😍😍 semoga kejora mau ya 🙏," timpal akun @_yuliadewi07.

"Semoga kejora buka hatinya buat raka lagi aminn😊😊😊," tambah akun @muarja_o8.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Habiskan Waktu Bersama, Ini 5 Momen Cut Syifa dan Angela Gilsha Olahraga Bareng

Posted: 15 Sep 2020 10:35 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Dua artis cantik, Cut Syifa dan Angela Gilsha baru-baru ini membagikan momen mereka tengah menghabiskan waktu santai bersama. Sedang tak kerja syuting, dua aktris sinetron "Samudra Cinta" ini rupanya sedang olahraga bareng.

Lewat unggahan di Instagram Stories masing-masing, baik Cut Syifa dan ANgela Gilsha membagikan momen mereka tengah jogging. Postingan tersebut tentunya langsung membuat penggemar heboh. Lantaran di sinetron yang mereka bintangi, keduanya memiliki hubungan yang tak akur. 

"Suka deh dengan kaekraban mereka ber2" tulis netizen di salah satu akun fans Cut Syifa.

"Q suka lihat kebersamaan mereka..." imbuh lainnya. 

Kompak dan akrab banget, berikut ini 5 momen Cut Syifa dan Angela Gilsha olahraga bareng yang dirangkum dari Instagram keduanya oleh Liputan6.com, Rabu (16/9/2020).

1. Lewat Instagram Stories, Cut Syifa bagikan momen dirinya jogging bareng Angela Gilsha.

Cut Syifa dan Angela Gilsha olahraga dan jogging bareng. (Sumber: Instagram/@cutsyifaa)
Cut Syifa dan Angela Gilsha olahraga dan jogging bareng. (Sumber: Instagram/@cutsyifaa)

2. Meski sudah lelah, aktris berusia 21 tahun itu tunjukkan raut wajah Angela Gilsha yang masih semangat.

Cut Syifa dan Angela Gilsha olahraga dan jogging bareng. (Sumber: Instagram/@cutsyifaa)
Cut Syifa dan Angela Gilsha olahraga dan jogging bareng. (Sumber: Instagram/@cutsyifaa)

3. Begitu pula dengan pemilik nama lengkap Angela Gilsha Panari yang bagikan momen seru dengan lawan mainnya di sinetron 'Samudra Cinta'.

Cut Syifa dan Angela Gilsha olahraga dan jogging bareng. (Sumber: Instagram/@angelagilsha)
Cut Syifa dan Angela Gilsha olahraga dan jogging bareng. (Sumber: Instagram/@angelagilsha)

4. Aktris kelahiran 1994 tersebut menuliskan jika dirinya jadi trainer bagi Cut Syifa yang sedang work out.

Cut Syifa dan Angela Gilsha olahraga dan jogging bareng. (Sumber: Instagram/@angelagilsha)
Cut Syifa dan Angela Gilsha olahraga dan jogging bareng. (Sumber: Instagram/@angelagilsha)

5. Dikenal memang suka olahraga, Cut Syifa dibuat takjub saat melihat aktris asal Bali itu angkat barbel.

Cut Syifa dan Angela Gilsha olahraga dan jogging bareng. (Sumber: Instagram/@cutsyifaa)
Cut Syifa dan Angela Gilsha olahraga dan jogging bareng. (Sumber: Instagram/@cutsyifaa)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Erick Thohir: Keputusan Tak Lockdown Tepat, Ekonomi Indonesia Lebih Baik dari Malaysia

Posted: 15 Sep 2020 10:35 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menyatakan bahwa keputusan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk tidak menjalankan kebijakan kerantina wilayah secara total atau lockdown di masa pandemi Virus Corona sudah sangat tepat. Hal tersebut terbukti penyebaran virus Covid-19 bisa dikendalikan tetapi kondisi ekonomi Indonesia bisa lebih baik dibandingkan beberapa negara lain.

"Kalau kita lihat juga dari pertumbuhan, Indonesia dibandingkan negara-negara G20 seperti India, Prancis, Inggris, dan lain-lain, kita juga lebih baik. Oleh karena itu, keputusan Presiden Indonesia Joko Widodo untuk tidak lockdown adalah keputusan tepat. Kita bisa lihat dan bandingkan dengan Asia Tenggara, seperti Singapura, Malaysia, dan lain-lain, secara tren juga sangat baik," ujarnya, Jakarta, Rabu (16/9/2020).

Erick Thohir mengatakan, ekonomi Indonesia masuk dalam kategori baik di tengah negara lain memasuki masa kejatuhan ekonomi yang cukup dalam. "Ada beberapa negara yang lebih baik dari kita, kalau lihat dari perekonomian ada Taiwan, Korea Selatan, Lithuania, Norwegia, dan Indonesia masuk dalam kategori ini," paparnya.

Dari sisi penanganan Covid-19, Indonesia juga tergolong lebih baik. Misalnya dari sisi fatality rate yang terus membaik dari kisaran 8 persen per April 2020, menjadi 3,99 pada bulan ini. "Memang global masih lebih baik. Tapi dengan kerja keras dan gotong royong bersama, kita yakini angka fatality rate ini bisa terus kita tekan," paparnya.

Dia optimistis Indonesia bisa keluar dari krisis akibat pandemi Covid-19. Rasa percaya diri itu bersumber dari proyeksi berbagai lembaga dunia termasuk IMF. Bahkan pada 2024, Indonesia diprediksi menjadi salah satu negara dengan perekonomian cukup besar.

"Kalau kita lihat di tahun depan, dari IMF, dan lain-lain, memproyeksikan, ekonomi Indonesia akan tumbuh baik. Maka di 2024 kita masuk dalam kategori negara besar. Data-data ini tentu dipresentasikan bukan oleh kami, tapi oleh para pengamat dan pemikir yang menyampaikan secara terbuka," tandasnya.

Reporter: Anggun P. Situmorang

Sumber: Merdeka.com

Tingkat Pengangguran di Inggris Meningkat Akibat Lockdown Corona COVID-19

Orang-orang yang mengenakan masker melihat-lihat foto hasil jepretan di tepi Sungai Thames di London, Inggris, 1 Agustus 2020. Pemerintah Inggris pada Jumat (31/7) mengumumkan penundaan pelonggaran beberapa langkah pembatasan menyusul jumlah infeksi virus corona yang meningkat. (Xinhua/Han Yan)
Orang-orang yang mengenakan masker melihat-lihat foto hasil jepretan di tepi Sungai Thames di London, Inggris, 1 Agustus 2020. Pemerintah Inggris pada Jumat (31/7) mengumumkan penundaan pelonggaran beberapa langkah pembatasan menyusul jumlah infeksi virus corona yang meningkat. (Xinhua/Han Yan)

Sebelumnya, akibat karantina wilayah (lockdown), tingkat pengangguran di Inggris meningkat untuk pertama kalinya, demikian data resmi menunjukkan pada Selasa (15/9/2020).

"Tingkat pengangguran di negara tersebut meningkat menjadi 4,1 persen dalam periode Mei-Juli dari 3,9 persen dalam periode April-Juni," kata Kantor Statistik Nasional.

Ekonom yang disurvei oleh Reuters memperkirakan tingkat pengangguran naik menjadi 4,1 persen, demikian dikutip dari laman VOA Indonesia.

Namun, penurunan jumlah pengangguran hanya 12 ribu, dibandingkan estimasi penurunan yang dilakukan dalam jajak pendapat Reuters di angka 125 ribu.

Sementara itu waralaba Inggris, Grup Pizza Domino, mengatakan pada hari Selasa 15 September bahwa pihaknya berhasil menciptakan 5.000 pekerjaan baru di Inggris. Pekerjaan tersebut termasuk koki dan kurir.

Jaringan pengiriman pizza terbesar di Inggris itu juga mengatakan akan meluncurkan lebih dari 1.000 penempatan kerja untuk kaum muda di toko-toko di seluruh Inggris, Skotlandia, dan Wales.

Angka Perceraian

Para penumpang keluar dari stasiun bawah tanah London Bridge di London, Inggris, Selasa (15/9/2020). Tingkat pengangguran di Inggris meningkat menjadi 4,1 persen dalam tiga bulan hingga Juli dari 3,9 persen pada periode April-Juni, kata Kantor Statistik Nasional. (JUSTIN TALLIS/AFP)
Para penumpang keluar dari stasiun bawah tanah London Bridge di London, Inggris, Selasa (15/9/2020). Tingkat pengangguran di Inggris meningkat menjadi 4,1 persen dalam tiga bulan hingga Juli dari 3,9 persen pada periode April-Juni, kata Kantor Statistik Nasional. (JUSTIN TALLIS/AFP)

Selain angka pengangguran, tingginya angka perceraian yang dialami oleh sebuah negara lantaran pandemi Corona COVID-19 juga menjadi masalah.

China yang menjadi lokasi pertama penyebaran telah meminimalkan penyebaran wabah. Meski demikian, tampaknya China menghadapi masalah yang berbeda.

Dikutip dari laman HindustanTimes, beberapa laporan berita muncul yang mengutip pernyataan pejabat pendaftaran perkawinan China yang mengatakan bahwa tingkat perceraian di sana telah meningkat.

Hal ini karena banyak pasangan di negara tersebut yang menghabiskan terlalu banyak waktu sendiri akibat isolasi Virus Corona.

"Tingkat perceraian telah melonjak dibandingkan dengan sebelumnya," demikian menurut Lu Shijun, manajer pendaftaran pernikahan di Dazhou, Provinsi Sichuan di China.

"Kaum muda menghabiskan banyak waktu di rumah. Mereka cenderung masuk ke perdebatan sengit karena sesuatu yang kecil dan terburu-buru untuk bercerai," lanjut Lu.

Dia menambahkan bahwa lebih dari 300 pasangan telah menjadwalkan rencana untuk bercerai. 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cegah Klaster Corona, Golkar Minta Kontestan di Pilkada Tidak Abaikan Protokoler Kesehatan

Posted: 15 Sep 2020 10:34 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Anggota Fraksi Golkar DPR RI Melki Laka Lena meyakinkan penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak akan akan berjalan dengan baik meski dilakukan di tengah situasi pandemi Covid-19.

Melki juga berpendapat jika KPU, dan pemerintah fokus  dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat sehingga menimbulkan perasaan aman. Selanjutnya diharapkan partisipasi pemilih tetap pada kondisi yang baik.

"Partai Golkar akan menjadi Partai terdepan dalam penerapan protokol kesehatan dalam upaya penanggulangan Covid-19 dalam Pilkada Serentak 2020," ucap Melki, dalam keterangan tertulisnya, Selasa (16/9/2020).

Untuk itu, Melki meminta perlu adanya persiapan yang baik agar Pilkada 2020 tidak menciptakan lonjakan kasus Covid-19 di Indonesia. Dia menyatakan Penerapan protokol kesehatan harus betul-betul menjadi sebuah kebiasaan baru dalam setiap tahapan di Pilkada, sehingga nantinya tidak menimbulkan cluster baru atau gelombang baru dari Covid-19 yang kontraproduktif.

"Penyelenggara pemilu, pemerintah, partai politik dan kandidat peserta pilkada, serta masyarakat sipil, sudah harus berkoordinasi secara kolektif untuk mengantisipasi potensi permasalahan kesehatan yang akan terjadi," ungkap Melki.

Dalam pelaksanaan pendaftaran Pilkada 2020, diakui sempat ada beberapa persoalan yang muncul. Namun saat ini Kemendagri juga sudah melayangkan teguran kepada 72 bacalon petahana. Sanksi tegas harus diberikan jika ada planggaran.

Sanksi Pelanggar Protokoler Kesehatan

Petugas mengganti jumlah kasus virus corona di tugu peti mati Covid-19 yang dibangun di kawasan Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta, Selasa (1/9/2020). Tugu Covid-19 tersebut sebagai pengingat kepada masyarakat tentang situasi darurat pandemi di ibu kota. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Petugas mengganti jumlah kasus virus corona di tugu peti mati Covid-19 yang dibangun di kawasan Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta, Selasa (1/9/2020). Tugu Covid-19 tersebut sebagai pengingat kepada masyarakat tentang situasi darurat pandemi di ibu kota. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Berdasarkan Undang-Undang 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, akan dipersiapkan pengaturan sanksi bagi kepala daerah yang terpilih namun didapati ada pelanggaran protokol kesehatan saat tahapan pilkada berlangsung, pertama penundaan pelantikan selama 6 bulan bagi kepala daerah pemenang yang melakukan pelanggaran pilkada.

Kedua, disiapkannya Penjabat sementara (Pjs) kepala daerah langsung dari pusat.

"Kesetaraan kompetisi antarkandidat, pemenuhan hak pilih dan penyelenggaraan pemilu dengan protokol kesehatan yang ketat harus kita jaga dengan seimbang," kata Melki.

Pelaksanaan pemilihan umum di Korsel yang sukses dalam kondisi pandemic pada 15 April 2020 bisa mejadi ujukan. Kala itu tahapan pemilu di Korsel sudah dimulai sejak Januari – Maret dimana saat itu adalah puncak pandemi di Sana.

Kini Korsel bisa menjadi rujukan best practice untuk pemilu serentak 2020 di Indonesia untuk melakukan sejumlah langkah pencegahan agar tidak muncul klaster baru yang disebabkan oleh pelaksanaan pemilu.

Sekali lagi Melki menyatakan sudah mejadi tugas bersama bagi semua pihak terkiat untuk menyingkirkan keraguan publik bahwa penyelenggaraan pemilu di tengah pandemik aka mejadi ancaman. Namun tetap bisa berjalan baik.

"Partai Golkar akan yang menjadi bagian dalam upaya penanggulangan covid-19 terutama di masa pilkada ini, sehingga kita bisa menjadi teladan yang baik bagi iklim perpolitikan di Indonesia," pungkasnya.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Katrid Prototipe Langka Gim Super Mario Bros 3 Dilelang, Harganya?

Posted: 15 Sep 2020 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Sebuah katrid prototipe langka gim Super Mario Bros 3 ini, baru saja terjual dengan harga yang mahal dalam sebuah acara lelang.

Dikutip dari Gamerant, Rabu (16/9/2020), saat lelang itu berakhir pada 13 September, katrid langka tersebut terjual seharga USD 31,200 atau sekitar Rp 462 juta.

Apa yang membuat katrid protipe ini lebih mahal dari yan biasa? Penampilan atau bentuknya sendiri.

Dijelaskan, katrid ini awalnya berisikan gim dengan judul Kid Icarus. Namun, kemudian dihancurkan dan diganti dengan kopian gim Super Mario Bros 3.

Dipakai oleh Kalangan Terbatas

Katrid protipe gim Nintendo Entertainment System (NES) ini terbilang sangat langka, karena perusahaan jarang menyimpan apalagi mengungkap kehadiran perangkat tersebut ke publik.

Heritage Auction mengatakan, "Kami sering mendengar dari para kolektor, pengembang gim sering memakai kembali suku cadang yang ada di sekitar untuk membuatnya menjadi protipe."

 

Bukan Paling Mahal

Walau terbilang harga Rp 462 juta itu terhitung jumlah uang yang banyak untuk sebuah katrid gim.

Nyatanya, ini bukanlah gim paling mahal yang pernah terjual di acara pelelangan.

Sebelumnya, kopi gim original Super Mario Bros untuk konsol NES pernah terjual senilai Rp 2,1 miliar.

(Ysl/Isk)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Pesepak Bola dengan Penghasilan Terbesar di Dunia pada 2020, Lionel Messi Kalahkan Cristiano Ronaldo

Posted: 15 Sep 2020 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sukses sebagai pesepak bola pasti akan menarik ketenaran dan kekayaan, terutama di era ketika uang sering menjadi pembicaraan. Kesuksesan akan memberi para pesepak bola gaji tahunan yang sangat besar dan beberapa kesepakatan komersial yang menguntungkan dalam prosesnya.

Jadi tidak mengherankan melihat Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, yang bisa dibilang dua pesepak bola terhebat di generasinya, mendapatkan penghasilan yang begitu besar.

Messi adalah pesepak bola dengan bayaran tertinggi menurut Forbes. Dia mengantongi total US$ 126 juta atau sekitar Rp 1,87 triliun untuk tahun ini, lebih tinggi US$ 9 juta dari Cristiano Ronaldo.

Pandemi corona Covid-19 mungkin telah mendatangkan malapetaka bagi dunia olahraga secara umum, dengan sejumlah ajang dibatalkan dan pemotongan gaji atlet pada 2020. Tetapi, para pesepak bola terus mendapatkan penghasilan dalam jumlah yang mengejutkan hingga hari ini.

Berikut 5 pesepak bola dengan penghasilan terbesar pada 2020 berdasarkan data terbaru Forbes yang dikutip dari Acefootball.

 

5. Mohamed Salah – US$ 37 Juta

Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Leeds United pada laga Premier League di Stadion Anfield, Minggu (13/9/2020). Liverpool menang dengan skor 4-3. (Shaun Botterill, Pool via AP)
Penyerang Liverpool, Mohamed Salah, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Leeds United pada laga Premier League di Stadion Anfield, Minggu (13/9/2020). Liverpool menang dengan skor 4-3. (Shaun Botterill, Pool via AP)

Tiga gol pada laga pembuka Liga Inggris ketika Liverpool membantu mengalahkan Leeds United 4-3 membuktikan Mohamed Salah merupakan striker haus gol seperti musim sebelumnya.

Pemain asal Mesil tersebut gagal mencetak 20 gol di Liga Inggris untuk kali pertama dalam kariernya bersama The Reds pada musim lalu. Kegagalan itu akan ditebusnya pada musim ini.

Selain digaji 11,6 juta euro atau sekitar Rp 191 miliar per tahun oleh Liverpool, Salah merupakan salah satu pesepak bola yang paling banyak mendapatkan uang dari endorse. Vodafone, Uber, Falken Tyres, dan Adidas telah mensponsori Salah di masa lalu.

 

 

4. Kylian Mbappe – US$ 42 Juta

4. Kylian Mbappe (36 kmph) - Kylian Mbappe merupakan salah satu pemain terbaik di dunia sepak bola saat ini. Striker asal Prancis ini memiliki kecepatan berlari mencapai 36 kmph. (AFP/Franck Fife)
4. Kylian Mbappe (36 kmph) - Kylian Mbappe merupakan salah satu pemain terbaik di dunia sepak bola saat ini. Striker asal Prancis ini memiliki kecepatan berlari mencapai 36 kmph. (AFP/Franck Fife)

Meski kompetisi Ligue 1 2019/20 dipersingkat lantaran pandemi Covid-19, Kylian Mbappe turus tetap tampil mengesankan. Dia meraih penghargaan Sepatu Emas berturut-turut untuk mengantarkan Paris Saint-Germain (PSG) memenangkan gelar juara dengan cara yang dominan.

Mbappe juga membantu PSG lolos ke final Liga Champions untuk kali pertama kali pada Agustus lalu. Sayang, wakil Prancis itu kalah 0-1 dari Bayern Munchen di final.

Di sisi bisnis, sponsor terbesar Mbappe adalah Nike. Pemain berusia 21 tahun itu bergabung dengan perusahaan Amerika tersebut pada 2017 dengan kontrak menguntungkan sebelum menandatangani kontrak dengan PSG.

Bahkan ada desas-desus pada saat itu bahwa Mbappe menolak tawaran besar dari perusahaan saingan Nike, Adidas.

 

 

3. Neymar Jr – US$ 96 Juta

2. Neymar - Penyerang berusia 28 tahun ini membawa perubahan besar untuk PSG di kompetisi Liga Champions musim 2019/2020. Neymar tampil impresif dan menjadi pemain kunci dari kemenangan PSG di Liga Champions musim ini. (AFP/Lluis Gene/pool)
2. Neymar - Penyerang berusia 28 tahun ini membawa perubahan besar untuk PSG di kompetisi Liga Champions musim 2019/2020. Neymar tampil impresif dan menjadi pemain kunci dari kemenangan PSG di Liga Champions musim ini. (AFP/Lluis Gene/pool)

Mbappe mungkin memenangkan sebagian besar pujian atas penampilannya di lapangan untuk PSG, tetapi Neymar masih menjadi pemain utama.

Neymar menghasilkan US$ 50 juta lebih banyak dari Mbappe untuk tahun ini. Tak hanya itu, bintang asal Brasil itu juga menghasilkan US$ 18 juta dalam kesepakatan dari endrose.

Pendapatan terbesar Neymar adalah dari kesepakatan baru dengan Puma setelah meninggalkan Nike.

 

 

2. Cristiano Ronaldo – US$ 117 Juta

Bintang Juventus Cristiano Ronaldo berselebrasi usai cetak gol ke gawang Lazio pada pekan ke-34 Liga Italia di Allianz Stadium, Selasa (21/7/2020) dini hari WIB. (Marco Alpozzi/LaPresse via AP)
Bintang Juventus Cristiano Ronaldo berselebrasi usai cetak gol ke gawang Lazio pada pekan ke-34 Liga Italia di Allianz Stadium, Selasa (21/7/2020) dini hari WIB. (Marco Alpozzi/LaPresse via AP)

Tidak diragukan lagi sebagai atlet paling populer di dunia, Cristiano Ronaldo terus disponsori oleh perusahaan-perusahaan besar. Nike, EA Sports, Tag Heuer, DAZN, Clear Haircare, dan Herbalife hanyalah beberapa di antaranya.

Menariknya, untuk gaji, pemain asal Portugal itu menghasilkan US$ 22 juta lebih sedikit daripada rival lamanya, Lionel Mess. Ini adalah hasil kesepakatan Ronaldo untuk menerima pemotongan gaji pada 2018 untuk memastikan transfer dari Real Madrid ke Juventus.

Namun, peningkatan usaha bisnis Ronaldo telah membantu labanya melonjak. Bintang Juventus itu diperkirakan memiliki kekayaan bersih US$ 460 juta.

 

1. Lionel Messi – US$ 126 Juta

Kapten Barcelona, Lionel Messi, tersenyum saat pertandingan melawan Gimnastic pada laga uji coba di Johan Cruyff Stadium, Minggu (13/9/2020). Barcelona menang dengan skor 3-1. (AFP/Pau Barrena)
Kapten Barcelona, Lionel Messi, tersenyum saat pertandingan melawan Gimnastic pada laga uji coba di Johan Cruyff Stadium, Minggu (13/9/2020). Barcelona menang dengan skor 3-1. (AFP/Pau Barrena)

Duduk di peringkat atas sebagai pesepakbola dengan bayaran termahal di dunia adalah Lionel Messi dengan US$ 126 juta.

Penampilan Messi bersama Barcelona lebih sekadar membuktikan nilai uangnya. Sebanyak 31 gol dan 26 assist dari 44 pertandingan dibuat bintang asal Argentina itu bersama Barcelona pada musim lalu.

Namun, 2021 bisa menjadi momen yang menentukan karier Messi. Dia berencana untuk meninggalkan Barcelona setelah kontraknya berakhir pada Juni tahun itu, setelah ditolak keluar musim panas ini.

Jika pemain Argentina itu benar-benar meninggalkan Blaugrana, Messi mungkin harus memberikan gelarnya sebagai pesepak bola dengan penghasilan terbesar. 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Janji Erick Thohir: Investor Tak Perlu Pusing Soal Pembebasan Lahan

Posted: 15 Sep 2020 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengatakan, pemerintah fokus memperbaiki dan membangun ekosistem yang baik untuk menarik lebih banyak investasi masuk ke dalam negeri. Salah satunya pembebasan lahan yang kerap kali dikeluhkan oleh investor, tidak lagi menjadi beban.

"Jadi kita bisa bersaing dengan negara lain, para investor asing dan lokal yang ingin masuk sudah tidak perlu lagi pusing membebaskan tanah. Karena tanahnya sudah tersedia, dan langsung diurus BKPM dan sudah disiapkan," ujar Erick Thohir dalam diskusi daring, Jakarta, Rabu (16/9/2020).

Erick Thohir mencontohkan, dukungan pemerintah dalam menarik investasi tersebut terlihat dari masifnya pembangunan kawasan investasi di Batang, Jawa Tengah. Kawasan ini memiliki lahan seluas 4.000 ha dihubungkan langsung dengan infrastruktur pendukung seperti jalan, listrik dan sumber air.

"Suplai chain dilakukan tapi kita tidak mau jadi menara gading, tetap kita bangun ekosistem yang baik dengan swasta, karena itu dalam penugasan kita banyak juga mendukung program yang harus dilakukan pembangunan kawasan industri Batang. Di mana lahannya 4000 lebih sudah langsung sambungkan dengan infra pendukung seperti jalan, listrik dan air," jelasnya.

Erick Thohir menambahkan, perbaikan-perbaikan yang dilakukan pemerintah tidak hanya untuk jangka pendek tetapi juga menjamin masuknya investasi jangka panjang terutama dalam masa pandemi saat ini.

"Nah ini yang meyakinkan kita dan informasi yang saya dapatkan dari kepala BKPM beberapa investor siap realoaksikan pabriknya ke Indonesia," tandasnya.

 

 

Anggun P. Situmorang

Merdeka.com

Erick Thohir: Kimia Farma Sudah Bisa Produksi Avigan

Ketua Pelaksana Komite Penanggulangan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional Erick Thohir pastikan 1,5 juta tenaga kesehatan disuntik vaksin COVID-19 awal 2021 saat bertemu IDI di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Rabu (3/9/2020). (Dok Tim Komunikasi Komite Penanganan COVID-19)
Ketua Pelaksana Komite Penanggulangan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional Erick Thohir pastikan 1,5 juta tenaga kesehatan disuntik vaksin COVID-19 awal 2021 saat bertemu IDI di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Rabu (3/9/2020). (Dok Tim Komunikasi Komite Penanganan COVID-19)

Menteri BUMN sekaligus Ketua Pelaksana Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PCPEN) Erick Thohir menyatakan, BUMN farmasi PT Kimia Farma sudah dapat memproduksi Avigan.

Avigan sendiri biasanya diberikan kepada pasien Covid-19 dan sampai saat ini pengadaan Avigan masih diimpor dari Jepang.

"Terapi penyembuhan (Covid-19) terus berlanjut. Alhamdulillah kemarin Kimia Farma sudah bisa memproduksi Avigan yang selama ini impor, masuk kategori Favipiravir," kata Erick dalam tayangan virtual, Selasa (15/9/2020).

Kata Erick Thohir, tentunya dengan kemampuan Kimia Farma memproduksi Avigan, harapannya Indonesia tidak akan ketergantungan impor obat tersebut ke Jepang lagi.

"Sekarang sudah bisa buat sendiri, karena kita tidak mau terus bergantung kepada bahan baku impor," ujarnya.

Disamping obat-obatan kimia, Erick juga bilang pihaknya melalui BUMN farmasi terus meriset obat herbal yang dapat membantu penyembuhan pasien Covid-19.

"Kita terus lanjutkan, bagaimana riset-riset kepada herbal yang bisa membantu. Karena itu kita spin off yang namanya Indofarma fokus herbal, Kimia Farma untuk Kimia, dan Bio Farma yang fokus kepada ininya semua," tutur Erick Thohir.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Hari Raya Galungan di Tengah Pandemi Covid-19

Posted: 15 Sep 2020 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Hari Raya Galungan di Bali dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat. Di Kabupaten Badung setiap sesi persembahayangan di pura dibatasi hanya 30 orang. petugas melarang warga berkerumun saat menunggu giliran.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ayu Ting Ting Lama Cari Suami Baru, Ternyata Ini Penyebabnya

Posted: 15 Sep 2020 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Beberapa tahun menjanda, Ayu Ting Ting kini membuka kemungkinan berumah tangga lagi. Ia berharap tahun depan wabah Covid-19 reda lalu naik pelaminan bersama jodoh dari Sang Khalik.

Tak kunjung mendapat calon suami memicu kabar, Ayu Ting Ting terlalu memilih atau trauma dengan kegagalan rumah tangga sebelumnya. Pelantun "Alamat Palsu" dan "Sambalado" menampik.

Ini disampaikan Ayu Ting Ting dalam video "Tahun Depan Saya Nikah, Sule Igun atau…" yang dipublikasikan di kanal YouTube Melaney Ricardo, Selasa (15/9/2020) kemarin.

Materi Bukan Segalanya

Ayu Ting Ting. (Foto: Instagram @ayutingting92)
Ayu Ting Ting. (Foto: Instagram @ayutingting92)

"Kalau buat gue, materi bukan segalanya. (Suami punya penghasilan di bawah gue) enggak masalah, yang penting dia punya pekerjaan, bisa menghidupi anak gue, enggak nebeng hidup sama aku," urai Ayu Ting Ting.

Bintang film Dimsum Martabak dan Arwah Tumbal Nyai menyebut calon suaminya kelak harus bertanggung jawab serta mampu memenuhi kebutuhan anak terutama, sekolah.

Yang Penting Bertanggung Jawab

Unggahan Melaney Ricardo. (Foto: YouTube Melaney Ricardo)
Unggahan Melaney Ricardo. (Foto: YouTube Melaney Ricardo)

"Kalau kebutuhan gue mah, gue orangnya paling nyantai, deh. Yang penting dia bertanggung jawab saja. Bukan karena menikah sama gue lalu mengandalkan gue, ngerti enggak?" Ayu Ting Ting menyambung.

Setelah bertanggung jawab, ada beberapa syarat lain yang mesti dipenuhi calon suami. Pertama, seiman. Ini penting untuk memimpin Ayu Ting Ting dan anak-anak di jalan Tuhan.

Tak Semua Orang Tulus

Ayu Ting Ting. (Foto: Instagram @ayutingting92)
Ayu Ting Ting. (Foto: Instagram @ayutingting92)

Pertanyaan yang kemudian muncul, apakah sesusah itu mencari pria bertanggung jawab? Atau jangan-jangan Ayu Ting Ting sudah bertemu jodoh namun masih dirahasiakan?

"Kita mencari suami lama karena enggak semua orang tulus. Seenggaknya bisa sayang sama dia (Bilqis Khumairah Razak -red) dulu," beber pedangdut kelahiran Depok, 20 Juni 1992 ini.

Klop Sama Anak

Ayu Ting Ting. (Foto: Instagram @ayutingting92)
Ayu Ting Ting. (Foto: Instagram @ayutingting92)

"Klop sama ini anak, baru (sama gue). Jadi enggak sembarangan. Entar ngerinya, sama gue doang naudzubillah. Mudah-mudahan Allah memberikan yang terbaik," imbuh Ayu Ting Ting.

Hingga kini, ia terus mencari cinta sejati sambil bekerja demi buah hati. "Kang Sule juga ngomong, jangan pernah ngomong capai. Karena apapun yang Tuhan kasih, ini nih nikmat. Nanti suatu saat (bisa) ditarik gara-gara lo ngomong capai melulu," pungkasnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Terus Naik, Kini Nyaris 550.000 Anak di AS Terinfeksi COVID-19

Posted: 15 Sep 2020 10:27 PM PDT

Liputan6.com, Washington D.C - Jumlah anak terinfeksi Virus Corona COVID-19 di Amerika Serikat (AS) terus bertambah. Saat ini hampir 550.000 anak di telah teruji positif sejak awal pandemi merebak, menurut sebuah laporan baru dari  American Academy of Pediatrics) dan Asosiasi Rumah Sakit Anak (Children's Hospital Association).

Menurut laporan tersebut, seperti dikutip dari Xinhua, Rabu (16/9/2020), sebanyak 72.993 kasus baru pada anak telah dilaporkan dari 27 Agustus hingga 10 September. Jumlah tersebut meningkat 15 persen dalam kurun waktu dua pekan.

Total 549.432 kasus COVID-19 pada anak telah dilaporkan di AS sejauh ini, mewakili 10 persen dari semua kasus, papar laporan itu.

Tingkat keseluruhannya adalah 729 kasus per 100.000 anak di AS.

 

0,6 hingga 3,6 Persen dari Total Pasien COVID-19 di RS

Ilustrasi Anak-Anak (Dok.Pixabay)
Ilustrasi Anak-Anak (Dok.Pixabay)

Anak-anak menyumbang 0,6 hingga 3,6 persen dari total pasien yang dirawat di rumah sakit, dan 0 hingga 0,3 persen dari total kematian akibat COVID-19, lanjut laporan itu.

"Saat ini, penyakit parah akibat COVID-19 tampaknya masih jarang ditemui pada anak-anak. Meski demikian, pemerintah negara bagian harus terus memberikan laporan rinci terkait angka kasus, pengujian, rawat inap, dan kematian COVID-19 berdasarkan usia dan ras/etnis agar dampak COVID-19 pada kesehatan anak-anak dapat terdokumentasikan dan terpantau," urai laporan itu.

angan Remehkan Cara Pakai Masker

Infografis Jangan Remehkan Cara Pakai Masker (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Jangan Remehkan Cara Pakai Masker (Liputan6.com/Abdillah)

Saksikan Juga Video Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Telan Korban Jiwa, Komisi X DPR Ingatkan Dampak Pembelajaran Jarak Jauh

Posted: 15 Sep 2020 10:23 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Komisi X DPR RI Syaiful Huda prihatin terhadap kasus penganiayaan anak hingga menyebabkan kematian di Kota Tangerang yang diduga akibat dampak Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).

Syaiful menilai, kasus tersebut menunjukkan bahwa metode pembelajaran jarak jauh banyak memberikan dampak negatif dan membutuhkan penanganan yang lebih serius dari pemangku kepentingan (stakeholder) terkait.

"Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) serta Dinas Pendidikan (Disdik) di seluruh Indonesia harus benar-benar memantau pelaksanaan PJJ karena banyaknya kendala yang bisa memberikan tekanan psikis terhadap siswa, orangtua siswa, maupun para guru," kata Syaiful dalam keterangan tulis, Rabu (16/9/2020).

"Kasus pembunuhan anak oleh seorang ibu yang kesal akibat anak kesulitan mengikuti PJJ harus menjadi peringatan keras bagi kita semua," sambungnya.

Dia menjelaskan, model pembelajaran jarak jauh memang mempunyai banyak kendala. Baik dari rendahnya literasi digital di sebagian besar ekosistem pendidikan nasional, keterbatasan kuota data, belum solidnya metode pembelajaran jarak jauh, hingga tidak meratanya sinyal internet di berbagai wilayah Indonesia. 

"Berbagai kendala ini menciptakan tekanan psikologis yang lumayan besar bagi para siswa, guru, dan orangtua siswa," katanya.

Hal tersebut, lanjut Syaiful, diperparah dengan kondisi sosial-ekonomi yang kian berat sebagai dampak pandemi Covid-19. Banyaknya pemutusan hubungan kerja, pemotongan gaji, hingga hilangnya kesempatan berusaha yang dialami sebagian orangtua siswa juga membuat beban hidup kian berat.

"Maka bisa jadi berbagai tekanan tersebut menciptakan ledakan emosional jika dipicu hal-hal yang terkesan sepele, seperti anak yang tidak cepat mengerti saat melakukan pembelajaran jarak jauh," katanya.

 

Kurangi Beban Hafalan dan Tugas

Pelajar saat kegiatan pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) dengan memanfaatkan Jak Wifi di Balai Warga RW 02 Kelurahan Galur, Jakarta, Jumat (4/9/2020). Program internet gratis dari Pemprov DKI itu untuk pelajar di permukiman padat penduduk yang kesulitan mengakses internet. (merdeka.com/Imam Buhori)
Pelajar saat kegiatan pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) dengan memanfaatkan Jak Wifi di Balai Warga RW 02 Kelurahan Galur, Jakarta, Jumat (4/9/2020). Program internet gratis dari Pemprov DKI itu untuk pelajar di permukiman padat penduduk yang kesulitan mengakses internet. (merdeka.com/Imam Buhori)

Politikus PKB ini berharap agar pihak sekolah memberikan pemahaman kepada para guru dan orangtua siswa terkait turunnya beban kompetensi dasar yang harus dipenuhi siswa selama proses pembelajaran jarak jauh.

Hal ini penting, sehingga guru dan orangtua siswa tidak melulu mengejar pemenuhan beban kompetensi selama masa pandemi.

"Pada praktek PJJ selama ini guru hanya memberikan beban baik berupa hafalan maupun tugas menjawab pertanyaan begitu saja kepada siswa. Kondisi ini membuat orangtua siswa kerap kali stres karena harus menyetorkan tugas tersebut baik melalui video maupun gambar kepada guru. Harusnya pola ini tidak lagi terjadi karena sudah ada modul-modul PJJ yang disediakan oleh Kemendikbud," katanya. 

Untuk diketahui LH (26) seorang ibu tega membunuh anaknya di rumah kontrakannya di Kecamatan Larangan, Kota Tangerang. Kepada penyidik LH mengaku kesal lantaran korban susah diajarkan saat belajar online.

Korban yang duduk di kelas 1 sekolah dasar (SD) ini kesulitan mengerjakan tugas sekolah yang diberikan gurunya secara online. Untuk menutupi perbuatannya, LH dan sang suami menguburkan jasad anak kandung mereka di sebuah Tempat Pemakaman Umum (TPU) di kawasan Lebak Banten.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

KPK: Struktur Tarif Cukai Harus Lebih Sederhana dan Transparan

Posted: 15 Sep 2020 10:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melalui Fungsional Utama Kedeputian Pencegahan Niken Ariati menyoroti kompleksnya struktur tarif cukai tembakau yang berlaku di Indonesia sehingga membuka celah bagi pengusaha untuk menghindari cukai tinggi.

"Jadi sebenarnya KPK sudah melakukan kajian terkait dengan masalah cukai tembakau ini sudah lama, sejak 2010 kita soroti masalah regulasi penetapan tarif cukai yang memang selalu kompleks," ujar Niken kepada wartawan, di Jakarta, Rabu (16/9/2020).

Niken mengatakan bahwa dalam kajian KPK, sistem struktur tarif cukai tembakau terlalu kompleks dengan banyaknya layer, golongan, jenis rokok, dan jumlah produksi.

"Memang kita sudah melihat bahwa banyak pengusaha yang mencari celah dari regulasi tersebut, misalnya perusahaan berupaya agar jumlah produksinya tidak melebihi plafon sehingga tarifnya lebih rendah," ujarnya.

Menurutnya, dengan struktur tarif cukai yang kompleks tersebut, ada risiko perusahaan rokok membalikkan tarif cukai.

Itulah sebabnya pihaknya mendorong agar pemerintah menerapkan sistem penarifan cukai yang lebih sederhana dan transparan, misalnya berdasarkan jumlah produksi gabungan rokok mesin suatu perusahaan.

"Kemudian pemilik perusahaannya juga ditelusuri. Kalau kita ingin melindungi UKM kan jadinya juga enggak berguna, kalau ternyata yang punya UKM juga perusahaan besar," katanya.

KPK menyoroti kecenderungan perusahaan yang berupaya untuk menghindari tarif cukai yang tinggi dengan cara membuat perusahaan baru, namun sebenarnya memiliki afiliasi yang sama.

"Kita merekomendasikan ke Bea Cukai supaya penarifannya itu dibuat berdasarkan volume atau jumlah produksi rokok di satu perusahaan tersebut, intinya di-review kembali dan disederhanakan," katanya.

Rekomendasi KPK ini sudah disampaikan kepada Bea Cukai dan direspons dengan rencana untuk memperbaiki struktur tarif cukai dan klasifikasinya melalui roadmap.

 

Tak Rumit

Bea Cukai pun terus melakukan pengawasan di daerah produksi dan pemasaran rokok ilegal antara lain di Malang, Jawa Timur dan Teluk Bayur, Sumatera Barat.
Bea Cukai pun terus melakukan pengawasan di daerah produksi dan pemasaran rokok ilegal antara lain di Malang, Jawa Timur dan Teluk Bayur, Sumatera Barat.

Dalam penetapan kebijakan struktur tarif cukai, KPK mendorong agar sistem corruption impact assessment diterapkan, sehingga akan transparan dan terimplementasi regulasinya. "Jangan rumit-rumit tetapi tidak bisa diawasi dan tidak bisa diimplementasikan," tegasnya.

Niken mengatakan pihaknya memaklumi bahwa penetapan struktur tarif cukai melibatkan banyak pemangku kepentingan sehingga banyak pertimbangan untuk mengeluarkan sebuah regulasi penyederhanaan. Pemerintah dinilai memlliki landasan obyektif dan teoritis dalam menetapkan tarif cukai.

"Kami meminta pemerintah untuk melakukan mitigasi risiko dari regulasi yang ditetapkan. Jadi kalau misalnya ada satu regulasi yang keluar, harus dimitigasi kebocorannya. Regulasi yang ditetapkan sebaiknya menjamin penerimaan negara, menjamin kebocoran rendah, dan menjamin kepatuhan," katanya.

Niken mengatakan bahwa KPK khususnya dari Divisi Pencegahan terus mendorong agar semua regulasi dalam penarifan cukai tembakau sebaiknya melibatkan banyak stakeholder, lebih transparan, lebih terbuka kajian akademisnya, dan tidak menimbulkan dugaan-dugaan tertentu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Viral Ambulans Antre Panjang Masuk RS Darurat Wisma Atlet, Ini Faktanya

Posted: 15 Sep 2020 10:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Pada Selasa (15/9/2020) kemarin, sebuah video yang memperlihatkan antrean panjang ambulans menuju RS darurat COVID-19, Wisma Atlet beredar di media sosial. Video berdurasi 29 detik itu pun langsung mencuri perhatian masyarakat.

Sebelumnya, beberapa waktu lalu juga sempat beredar di media sosial penampakan RS Darurat Wisma Atlet yang memperlihatkan hampir seluruh lampu ruangan menyala. Foto tersebuut pun juga menjadi sorotan netizen, karena memperlihatkan seperti apa kondisi wisma atlet Kemayoran saat ini.

Video mengenai antrean ambulans yang hendak masuk ke RS Darurat COVIS-19 Wisma Atlet tersebut juga diunggah oleh akun Twitter @dr_koko28 pada Selasa (16/9/2020). Hingga saat ini, video berdurasi 29 detik tersebut telah dilihat sebanyak lebih dari 250 kali dan mendapat respon netizen sebanyak lebih dari 11 ribu kali.

Penyebab Antrean Ambulans di RS Wisma Atlet

Antrean ambulans (Sumber: Twitter/dr_koko28)
Antrean ambulans (Sumber: Twitter/dr_koko28)

Video viral mengenai antrean mengular ambulans di depan RS darurat COVID-19 ini juga mendapat respons dari Wakil panglima Komando Tugas Gabungan Terpadu (Kogasgabpad), Brigjen Muhammad Saleh Mustafa. Menurutnya video ambulans tersebut merupakan sebuah antrean daftar registrasi COVID-19 dan orang tanpa gejala yang terjadi pada Senin (14/9/2020).

"Kemarin malam itu, antrean daftar registrasi aja. Karena memang banyak dari Puskesmas ke Wisma Atlet," ujarnya seperti yang dikutip Liputan6.com dari Merdeka.com pada Rabu (16/9/2020).

Ia juga menjelaskan, jika jumlah pasien yang datang dari seluruh puskesmas menuju Wisma Atlet mencapai 100 orang. Hal ini pula yang menyebabkan terjadinya antrean ambulans. Ia juga menyebutkan jika antrean registrasi tidak membutuhkan waktu lama. Akan tetapi keterbatasan fasilitas di Instalagi Gawat Darurat (IGD) juga menjadi salah satu faktor antrean terjadi.

"Enggak lama, tetapi kalau orang yang OTG fasilitas terbatas orang. Karena IGD juga sempit. Sebab fasilitas untuk OTG dan ada gejala berbeda," lanjutnya.

Respons netizen

Melihat begitu panjangnya antrean ambulans yang masuk ke RS Darurat COVID-19 di Wisma Atlet mendapat banyak respons dari netizen. Bahkan, ada pula yang turut serta menambahkan video antrean ambulans di waktu yang berbeda. Beberapa netizen pun turut membenarkan banyaknya ambulans yang melintas membawa pasien menuju Wisma Atlet.

"Ya Alloh....semoga kita semua diberi kesehatan ..yg sakit diberi kesembuhan...yg ngeyel ga mau pake masker dan msh suka kumpul2x g jelas serta ga jaga jarak..diberi kesadaran utk disiplin dgn aturan ...aamiin" tulis akun @IingLd

"Ini beneran, rumah saya 2km dari RSD COVID. Setiap lewat pintu keluarnya pasti ada ambulans dan sekelompoo motor dengan bendera kuning yang siap menggiring." tulis akun @erlanggaphh.

"Udah gini masih ada aja yang menyepelekan covid-19..." ujar akun @rosseynaza

"Semoga saudara2 kita yg sakit lekas sembuh. Semoga para nakes dan petugas yg menangani selalu dlm diparingi sehat dan berkah dlm lindungan Allah." tulis akun @zwestykrisan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Teuku Wisnu Gandeng Klub Sepakbola Arema Malang untuk Kolaborasi

Posted: 15 Sep 2020 10:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Aktor yang kini sibuk dengan dunia usaha, Teuku Wisnu terus mengeksplor diri bersama timnya di Malang Strudel. Setelah membuka outlet ke-2 Malang Strudel di kawasan wisata Batu, Malang, suami Shireen Sungkar ini membuat terobosan dengan mengajak klub sepakbola Arema Malang untuk berkolaborasi.  

Teuku Wisnu mengajak serta Arema Malang karena merupakan salah satu ikonik kebanggaan Kota Apel tersebut. Apalagi Arema Malang yang sudah berdiri sejak 11 Agustus 1987. 

"Klub sepak bola ini punya suporter bernama Aremania dan Aremanita yang terkenal solid dan mempunyai tempat tersendiri untuk penggemar bola di seluruh Indonesia. Sebagai sesama ikon kota Malang, kita hadirkan Arema di Outlet Malang Strudel agar wisatawan yang mencari ikon kota Malang tidak perlu susah mencari saat berwisata ke Malang," kata Teuku Wisnu dalam keterangan tertulisnya, Senin (14/9/2020). 

 

Merchandise

Teuku Wisnu
Teuku Wisnu

Kerjasama tersebut dilaunching pada 12 September 2020 kemarin. Malang Strudel dan Arema official me-launching arema official merchandise di outlet Malang Strudel Batu dan kemudian berlanjut Official Merchandise Arema juga akan tersedia di Outlet Malang Strudel Karanglo.

 

Belanja

Teuku Wisnu bekerjasama dengan Arema Malang.
Teuku Wisnu bekerjasama dengan Arema Malang.

Aneka merchandise official dari klub kebanggaan Arema seperti kaus, syal, topi hadir melengkapi oleh-oleh khas Malang di outlet Malang Strudel. Dan tentunya ori 100 persen.  Dengan hadirnya Arema official merchandise di outlet Malang Strudel, para wisatawan yang berbelanja oleh-oleh semakin mengenal ikonik kota Malang yaitu Arema.

 

Wisatawan

Dan menjadikan Outlet Malang Strudel sebagai tempat One Stop Shopping untuk para wisatawan yang berkunjung ke Malang.  

"Tentu kita berharap dengan one stop shopping di outlet kami, akan semakin memudahkan wisatawan untuk berbelanja oleh-oleh Malang," pungkas Teuku Wisnu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

BEM UI Tolak Pakta Integritas Bagi Mahasiswa Baru

Posted: 15 Sep 2020 10:17 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Pakta integritas yang dinilai isinya merugikan mahasiswa beredar di kalangan mahasiswa baru Universitas Indonesia (UI). Mahasiswa diminta untuk menandatangani pakta integritas itu dalam tempo sehari. 

Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Indonesia (UI) Fajar Adi Nugroho menyebut banyak masalah dalam pakta integritas tersebut.

"Pakta integritas tersebut mengandung banyak poin-poin yang bermasalah secara kasat mata. Di antaranya dengan jelas mengisyaratkan pengekangan hak-hak mahasiswa dan lepas tanggung jawab universitas terhadap mahasiswanya yang jelas bertentangan dengan undang-undang dan peraturan-peraturan lainnya," kata Fajar dalam keterangan tulis, Rabu (16/9/2020). 

Fajar menyebut, dalam dokumen tersebut, terdapat 13 poin pernyataan yang wajib ditandatangani oleh Mahasiswa UI Tahun 2020. 

"Berdasarkan telaah banyak pihak, pakta integritas menuai beragam kritik atas 13 poin-poin yang mengindikasikan adanya upaya pengekangan hak-hak mahasiswa dengan diaturnya kewajiban yang berujung pada peringatan sanksi, larangan kegiatan, dan beragam redaksional yang multitafsir," ujar dia.

Menurut Fajar, pakta integritas tersebut  menunjukkan adanya kontradiksi dengan ketentuan dalam peraturan perundangan-undangan, peraturan internal di Universitas Indonesia, bahkan termasuk sembilan nilai-nilai Universitas Indonesia. 

Lebih dari itu, menurut Ketua BEM UI itu pakta Integritas juga bertentangan dengan semangat kampus merdeka yang tahun ini menjadi semangat penyelenggaraan pendidikan tinggi di Indonesia.

"Berdasarkan pengakuan mahasiswa baru, awalnya mereka mendapatkan pesan siaran dari mentor PPKMB (Prosesi Pengenalan Kehidupan Kampus) di grup Whatsapp kelompok PPKMB. Isi pesan tersebut mengatakan bahwa mereka diminta untuk melakukan pengisian dan penandatanganan sebuah pakta integritas mahasiswa UI. Terdapat pula penekanan kata bahwa sifat pengisian pakta integritas ini adalah 'WAJIB' dan merupakan bagian dari rangkaian PPKMB UI," jelas Fajar.

Menurut Fajar, bahkan pada bagian akhir pakta integritas, mahasiswa diminta untuk menyematkan meterai kemudian mengirimkan scan (soft copy) pakta yang telah bertanda tangan di atas meterai tersebut ke email mentor masing-masing. 

Kendati ketentuan dari pakta integritas ini sangat krusial karena perjanjiannya berorientasi larangan dan sanksi yang serius, yakni mereka menghadapi ancaman sanksi setinggi pemberhentian sebagai mahasiswa (drop out), namun kata Fajar, pengaturan jangka waktu pengumpulan pakta ini terbilang sangat singkat, yakni satu hari saja.

"Beberapa mahasiswa baru bahkan mengaku bahwa mentor mereka baru mengirimkan pesan tersebut di malam hari, kemudian besok paginya sudah harus dikumpulkan," ungkap dia.

Menurut Fajar, idealnya pakta integritas ditujukan untuk aparatur sipil negara, seperti para pimpinan, pejabat, dan pegawai di lingkungan kementerian/lembaga dan pemerintah daerah demi mencegah praktik-praktik korupsi, kolusi, dan nepotisme. 

Sementara itu, Kepala Biro Humas dan KIP UI, Amelita Lusia tak menampik jika ada penandatanganan pakta integritas oleh mahasiswa baru.

Menurutnya, pakta integritas tak ubahnya seperti surat pernyataan yang harus ditaati mahasiswa ketika menempuh pendidikan di kampus.

"Kalau teman-teman bandingkan ada namanya surat pernyataan kita akan menjaga nama baik kampus kita, ya seperti itu ya semacam pernyataan akan menjaga nama baik kampus," ujar dia, Sabtu (12/9/2020). 

Lebih lanjut, dia menjelaskan, bahwa pakta integritas tersebut sebetulnya bukan untuk konsumsi publik. Demikian, kata Amelita mengutip pernyataan orang-orang di Direktorat Kemahasiswaan ketika dimintai keterangan.

"Ternyata menurut Direktorat Kemahasiswaan belum patut untuk keluar, tapi ternyata sudah terekspos keluar, jadi seperti itu," kata Kepala Biro Humas UI ini saat dihubungi Liputan6.com.

 

Timbulkan Kegaduhan

Kampus Universitas Indonesia (UI). (liputan6.com)
Kampus Universitas Indonesia (UI). (liputan6.com)

Amelita menuturkan, mahasiswa baru mengikuti serangkaian pre dan post-test, yang hasilnya akan dituangkan dalam sertifikat keikusertaan kelas-kelas online.

"Hal ini sebagai salah satu rekomendasi penilaian kelas wajib matakuliah Pengembangan Kepribadian Terintegrasi (MPKT) di universitas," ungkapnya. 

Secara keseluruhan, pelaksanaan PKKMB daring berjalan lancar. Namun, terjadi kekeliruan pengiriman dokumen pre, post test, dan pakta integritas yang masih berupa draf, sehingga banyak mengundang pro kontra.

Terkait hal ini, Amelita menyampaikan permohonan maafnya karena lembar pakta integritas yang beredar menimbulkan kegaduhan di tengah masyarakat.

"Yang sempat beredar di publik, kami minta maaf karena belum layak untuk dipublikasikan kira-kira seperti itu," ucap dia.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lionel Messi Kalahkan Ronaldo Sebagai Pemain Terkaya Tahun Ini

Posted: 15 Sep 2020 10:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Pemain Barcelona, Lionel Messi menempati posisi teratas daftar pesepak bola terkaya di dunia. Messi mengalahkan megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo dan mantan rekan satu  timnya, Neymar.

Menurut data terbaru yang dirilis Forbes seperti dilansir dari Metro.co.uk, tahun ini pemain asal Argentina itu meraup keuntungan sebesar 126 juta USD atau setara dengan Rp1,8 Triliun. Angka ini berasal gaji per tahun sebesar sebesar 92 juta USD dan sponsorship sebesar 34 juta USD.  

Ronaldo berada di belakang Messi. Eks pemain Real Madrid yang memiliki jumlah pengikut terbanyak di media sosial menempati posisi kedua dengan total kekayaan tahun ini mencapai 117 juta USD.

Pada posisi ketiga, menyusul Neymar. Pemain Paris Saint Germain (PSG) yang sebelumnya sempat satu tim dengan Messi di Barcelona tersebut mencatatkan pendapatan sebesar 96 juta USD. 

 

 

Wakil Liga Inggris

Gelandang Manchester United (MU) Bruno Fernandes dan Paul Pogba saat menghadapi Sevilla di semifinal Liga Europa 2019/20. (foto: AP Photo/Martin Meissner, Pool)
Gelandang Manchester United (MU) Bruno Fernandes dan Paul Pogba saat menghadapi Sevilla di semifinal Liga Europa 2019/20. (foto: AP Photo/Martin Meissner, Pool)

Sementara itu, pemain-pemain yang berlaga di Liga Inggris juga tercatat masuk dalam daftar 10 besar pemain terkaya di dunia. Salah satunya adalah ujung tombak Liverpool, Mohamed Salah dengan pendapatan tahun ini mencapai 37 juta USD. Selain itu, masih ada gelandang Manchester United (MU), Paul Pogba yang mencatatkan pendapatan sebesar 34 juta USD disusul penjaga gawang sekaligus rekan setim Pogba, David de Gea yang tahun ini mencatatkan pendapatan sebesar 27 juta USD. 

 

Robert Lewandowski

Penyerang Bayern Munchen, Robert Lewandowski berpose dengan bendera Polandia dan trofi Liga Champions setelah mengalahkan PSG pada pertandingan final di stadion Luz di Lisbon (23/8/2020). Munchen menang tipis atas PSG 1-0. (AFP/Pool/Matthew Childs)
Penyerang Bayern Munchen, Robert Lewandowski berpose dengan bendera Polandia dan trofi Liga Champions setelah mengalahkan PSG pada pertandingan final di stadion Luz di Lisbon (23/8/2020). Munchen menang tipis atas PSG 1-0. (AFP/Pool/Matthew Childs)

Juara Liga Champions, Bayern Munchen, hanya punya satu wakil dalam daftar 10 pemain sepak bola terkaya versi Forbes tahun ini. Pemain asal Polandia, Robert Lewandowski yang menjadi ujung tombak FC Holywood berada di urutan kesembilan dengan total pendapatan tahun ini sebesar 28 juta USD. 

Daftar 10 pemain terkaya di dunia tahun ini

Lionel Messi, Barcelona: $126 juta

Cristiano Ronaldo, Juventus: $117 juta

Neymar, PSG: $96 juta

Kylian Mbappe, PSG: $42 juta

Mohamed Salah, Liverpool: $37 juta

Paul Pogba, Man United: $34 juta

Antoine Griezmann, Barcelona: $33 juta Gareth Bale, Real Madrid: $29 juta

Robert Lewandowski, Bayern Munich: $28 juta

David de Gea, Manchester United: $27 juta

Saksikan juga video menarik di bawah ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Yuk Disimak, PT Kustodian Sentral Efek Indonesia Buka 3 Posisi Lowongan Kerja

Posted: 15 Sep 2020 10:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) membuka lowongan kerja terbaru. Posisi yang ditawarkan dengan jabatan sebagai staf pada 3 posisi yang berbeda.

Sekadar Informasi, PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) merupakan Lembaga Penyimpanan dan Penyelesaian (LPP) di Pasar Modal Indonesia yang menyediakan layanan jasa Kustodian sentral dan penyelesaian transaksi Efek yang teratur, wajar, dan efisien.

Melansir dari laman website resminya ksei.co.id, Rabu (16/9/2020) berikut 3 posisi yang dibutuhkan beserta dengan spesifikasi pekerjaan yang dilakukan:

1. Staf Unit Penelitian (Subject: Staf PEN)

Spesfikasi Pekerjaan:

·      Melakukan kajian atau pengujian atas layanan jasa baru di KSEI

·      Penyediaan dan pengelolaan data atas permintaan data ke Unit Penelitian

·      Manajemen basis data yang digunakan terkait penyediaan data

·      Meracang spesifikasi bisnis dan panduan impelementasinya

 

Spesifikasi minimum:

·      Minimal S1 Komputer, Eekonomi/ Manajemen, Statistik, Matematika, Teknologi Industri dari Universitas dengan akreditasi A

·      Memiliki pengalaman kerja di bidang Peneliaitn, Business Analyst, Database Administrator, Data Analsyt, Data Scientist minimal 3-5 tahun

·      Memiliki kemampuan SQL, PL/SQL, Klikview, Power BI, Power Query for excel (merupakan nilai tambah)

·      Kemampuan Bahasa Inggris, dibuktikan dengan sertifikat/ record TOEFL minimal 450 (tes maksimal 2 tahun terakhir)

 

 

Posisi selanjutnya

Ilustrasi Foto Lowongan Kerja (iStockphoto)
Ilustrasi Foto Lowongan Kerja (iStockphoto)

2. Staf Unit Pengelolaan dan Layanan Investor (Subject: Staf PIN)

 Spesifikasi pekerjaan:

·      Melaksanakan tugas operasional pengelolaan data investor

·      Melakukan Review dan pemadanan data investor secara rutin

·      Membantu pengembangan sistem yang terkait dengan pembenahan data investor

 

Spesifikasi minimum:

·      S1 Teknik Informatika, Sistem Informasi, Ilmu Kompyter, Teknik Komputer dari universitas dengan akreditasi A

·      Memiliki pengalaman minimal 1 tahun di bidang data analyst atau IT (merupakan nilai tambah)

·      Memiliki pemahaman konsep basis data atau mahir Structured Query Language (merupakan nilai tambah)

·      Kemampuan Bahasa Inggris, dibuktikan dengan sertifikat/ record TOEFL minimal 450 (tes maksimal 2 tahun terakhir)

 

3.     Staf Unit Dukungan Aplikasi (Subject: Staf DAP)

 Spesifikasi Pekerjaan:

·      Mengelola aplikasi yang ada di bawah Unit Dukungan Aplikasi

·      Mengelola infrastruktur yang digunakan oleh sistem KSEI

·      Membantu mengelola proses backup dan recovery sistem KSEI

·      Membantu proses administrasi yang mendukung layanna di bawah Unit Dukungan Aplikasi

 

Spesifikasi minimum:

·      S1 Teknik Informatika atau sederajat

·      Memiliki pengalaman minimal 2 tahun di bidang Operasional atau Pengembangan IT (merupakan nilai tambah)

·      Memiliki pemahaman sistem operasi, perangkat server, virtualisasi server dan Bahasa pemrograman

·      Memiliki pemahaman konsep basis data atau mahir structured Query Language (merupakan nilai tambah)

·      Kemampuan Bahasa Inggris, dibuktikan dengan sertifikat/ record TOEFL minimal 450 (tes maksimal 2 tahun terakhir)

 

 

Cara Melamar

Ilustrasi Foto Lowongan Kerja (iStockphoto)
Ilustrasi Foto Lowongan Kerja (iStockphoto)

Kirimkan CV, photo terakhir dan lamaran ke isti@ksei.co.id; hesti@ksei.co.id dan alexander@ksei.co.id dengan subject posisi pekerjaan yang diinginkan. Dengan batas maksimum keseluruhan file sebesar 2MB.

Bagi Anda calon pendaftar yang berminat untuk bergabung pendaftaran terakhir sampai 30 September 2020. Jangan lupa mendaftar ya!

 

Reporter: Tasya Stevany

Saksikan video di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

10 Kelurahan dengan Kasus COVID-19 Terbanyak pada 15 September 2020

Posted: 15 Sep 2020 10:12 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pasien positif Corona COVID-19 di Surabaya, Jawa Timur bertambah 80 orang pada Selasa, 15 September 2020.

Dengan demikian, total kasus positif COVID-19 mencapai 13.288 orang di Surabaya. Pasien dinyatakan sembuh dari Corona COVID-19 bertambah 85 orang menjadi 11.005 orang. Sementara itu, pasien meninggal karena COVID-19 bertambah lima orang menjadi 999 orang.

Pasien konfirmasi dalam perawatan sebanyak 1.284 orang. Demikian mengutip lawancovid-19.surabaya.go.id, Rabu (16/9/2020).

Untuk kasus Corona COVID-19 per wilayah per 15 September 2020 di Surabaya:

Surabaya Barat:

Konfirmasi: 1.902 orang

Sembuh: 1.611 orang

Meninggal: 132 orang

Surabaya Pusat:

Konfirmasi: 1.572 orang

Sembuh: 1.255 orang

Meninggal: 153 orang

Surabaya Utara hingga Selatan

Balai Kota Surabaya (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)
Balai Kota Surabaya (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Surabaya Utara:

Konfirmasi: 2.155 orang

Sembuh: 1.838 orang

Meninggal: 176 orang

Surabaya Timur:

Konfirmasi: 4.181 orang

Sembuh: 3.495 orang

Meninggal: 273 orang

Surabaya Selatan:

Konfirmasi: 3.478 orang

Sembuh: 2.806 orang

Meninggal: 265 orang

10 Kelurahan dengan Kasus COVID-19 Terbanyak di Surabaya per 15 September 2020

Balai Kota Surabaya (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)
Balai Kota Surabaya (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)

1.Kelurahan Mojo: 342 orang

2.Kelurahan Tanah Kali Kedinding: 275 orang

3.Kelurahan Kalirungkut: 226 orang

4.Kelurahan Wonokromo: 213 orang

5.Kelurahan Ngagel Rejo: 199 orang

6.Kelurahan Pacarkembang: 193 orang

7.Kelurahan Morokrembangan: 187 orang

8.Kelurahan Putat Jaya: 182 orang

9. Kelurahan Kemayoran: 175 orang

10.Kelurahan Sidotopo Wetan: 175 orang

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: