Kamis, 25 Oktober 2018

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Jumpa Jepang, Timnas Indonesia U-19 Kerja Ekstra ke Piala Dunia U-20

Posted: 25 Oct 2018 09:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-19 telah melangkah hingga babak perempat final Piala AFC U-19. Mereka akan menghadapi Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu (28/10/2018).

Keberhasilan Timnas Indonesia U-19 lolos ke fase gugur tentunya mengulang sejarah 40 tahun lalu. Ketika itu, pada 1978 Garuda Nusantara terhenti di babak perempat final dari Korea Utara.

Untuk tahun ini, tak sekadar lolos ke fase gugur, Timnas Indonesia U-19 juga semakin dekat mengejar mimpi mereka tampil di Piala Dunia U-20. Kemenangan atas Jepang bisa membuat Garuda Nusantara berlaga di Polandia, tahun depan.

Namun, Jepang bukanlah musuh sembarang. Mereka merupakan juara bertahan Piala AFC U-19. Kendati demikian, para pemain Garuda Nusantara enggan menyerah.

"Kami akan terus bekerja keras, terutama sekarang kami sudah berada di perempat final. Semoga kami bisa berada di semifinal dan lolos ke Piala Dunia U-20," ucap gelandang serang Timnas Indonesia U-19, Witan Suaelam dikutip dari situs AFC.

Pesan Indra Sjafri

Pemain Timnas Indonesia -19 saat menyanyikan lagu Indonesia Raya jelang melawan Uni Emirat Arab U-19 pada penyisihan Grup A Piala AFC U-19 2018 di Stadion GBK, Jakarta, Rabu (24/10). Indonesia unggul 1-0. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Saat mengalahkan Uni Emirat Arab di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (24/10/2018) dengan skor 1-0, pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri menyampaikan pesan khusus kepada para pemainnya.

Indra Sjafri terus mewanti-wanti anak asuhnya untuk tidak mengulangi kesalahan yang sama seperti kalah 5-6 dari Qatar di pertandingan kedua di Piala AFC U-19.

"Sebelum pertandingan, pelatih mengatakan kita harus melakukan semuanya untuk memastikan diri sampai ke perempat final. Dia juga bilang jangan menyerah dan itulah yang sudah kami lakukan," ujar Witan.

 

Lawan Perempat Final

Di babak perempat final, Indonesia dipastikan akan melawan Jepang yang merupakan juara grup B.

Jepang, merupakan tim kuat dengan kemampuan individu pemain yang brilian. Di fase grup, Jepang meruntuhkan pertahanan Korea Utara yang dihajar 5-2, juga Thailand yang dibuat tak berdaya dengan skor 3-1 serta membantai Irak 5-0. Kekuatan Jepang menjadi ujian kemampuan Garuda Muda.

Saksikan video pilihan berikut ini: 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menteri PUPR Beri Hadiah Rp 100 Juta Buat Inovator Teknologi Bendungan

Posted: 25 Oct 2018 09:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menjelaskan, para ahli bendungan di Indonesia harus mumpuni tidak hanya dalam merencanakan dan membangun bendungan, tetapi juga dalam mengantisipasi ancaman resiko gempa bumi dan perubahan iklim ekstrim yang mengakibatkan kekeringan atau banjir.

"KNI-BB (Komite Nasional Indonesia untuk Bendungan Besar) berperan dalam menyiapkan SDM yang lebih tangguh, inovatif, dan tanggap terhadap ancaman bencana, tidak hanya di lokasi infrastruktur bendungan, tapi juga di lingkungan sekitarnya," ungkap dia dalam keterangan tertulis, Jumat (26/10/2018).

"Saya men-challenge apabila ada satu inovasi dalam pembangunan dan pengelolaan bendungan yang dinilai oleh Komisi Keamanan Bendungan dan bisa diterapkan 2019, saya akan berikan hadiah Rp 100 juta," tambah Menteri Basuki.

Lebih lanjut, ia menganggap, pembangunan 49 bendungan baru pada 2015-2019 akan mampu memberikan kontribusi besar dalam pembangunan negara.

Selain sebagai sumber air irigasi, air baku, pengendalian banjir, dan energi (PLTA), bendungan juga dapat menjadi icon atau landmark kawasan, sehingga mampu membangkitkan destinasi wisata baru dan memicu pertumbuhan ekonomi lokal.

Dari 49 bendungan baru yang dibangun sejak 2015 lalu, sudah 38 bendungan yang rampung dibangun atau 78 persen dari rencana.

 

Risiko

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menargetkan pembangunan Bendungan Sei Gong, Batam, Kepulauan Riau rampung pertengahan 2018.

Sementara itu, Ketua KNI-BB yang juga Direktur Jenderal Sumber Daya Air Hari Suprayogi menyatakan, pada era teknologi informasi ini, pihaknya mendorong inovasi dengan memanfaatkan teknologi. Antara lain dalam hal kalkulasi aliran masuk/keluar waduk, sehingga meningkatkan kinerja waduk dan mengontrol pelepasan air yang lebih baik.

"Kemudian penggunaan teknologi dalam menganalisa kondisi bendungan, sehingga mengoptimalkan Operasi dan Pemeliharaan (O&M) dan Quick Assessment berbasis risiko terhadap keamanan bendungan, sehingga informasi untuk tanggap darurat dan pengurangan risiko menjadi lebih baik," sambungnya.

Di sisi lain, Gubernur Kepulauan Riau Nurdin Basirun turut memberikan testimoni terkait pembangunan Bendungan Sei Gong di Batam yang akan sangat membantu ketersedian air untuk masyarakat Batam.

"Kebutuhan air baku di Batam terus meningkat akibat pertambahan penduduk, sementara Pulau Batam merupakan daerah rawan krisis air," ujar dia.

Bendungan Sei Gong sendiri memiliki luas genangan 355 hektare dengan volume tampung 11,80 juta meter kubik dengan biaya pembangunan Rp238 miliar. Kapasitas air baku dari Bendungan Sei. Gong sebesar 400 liter per detik untuk mengatasi defisit air baku Kota Batam. Progresnya saat ini sudah mencapai 92 persen dan ditargetkan rampung akhir tahun 2018.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mengenal 6 Bagian Kostum Tradisional yang Dikenakan saat Festival di Jepang

Posted: 25 Oct 2018 09:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Jepang merupakan salah satu tujuan wisata dunia yang banyak dikunjungi wisatawan. Selain alam, Negeri Sakura juga kaya akan budaya dan tradisi. Mulai dari panorama gunung Fuji, keindahan bunga Sakura, kesenian hingga beragam festival unik yang terselenggara sepanjang tahun.

Bicara soal festival di Jepang, ada beragam festival unik di Jepang, di mana perayaan ini menunjukan karakter masyarakatnya yang sangat menjaga tradisi. Upaya ini pun terlihat lewat kostum otentik yang dikenakan saat festival.

Kostum tersebut terdiri dari beberapa bagian dan Anda akan melihatnya saat kirab berlangsung di mana orang-orang turun ke jalan mengenakan kostum tradisional mengangkat kuil portabel. Dilansir dari Majalah Niponica, Jumat (26/10/2018), berikut enam bagian kostum yang dikenakan saat festival.

Ikat kepala Hachi-maki

Hachi-maki adalah kain ikat kepala yang biasa dikenakan prajurit bushi untuk menunjukkan kedinamisan dan kekuatan selama festival.

Jaket hanten

Jaket Hanten adalah bagian dari pakaian kerja pengrajin dan pedagang. Orang sering memakainya saat membawa kuil portabel ketika festival berlangsung.

Baju Koi Kuchi

Pakaian ini diberi nama koi kuchi karena lengannya terlihat seperti mulut (ko-chi) dari acrap (koi).

Apron hara

Pakaian kerja dengan saku besar yang dikenakan oleh lelaki dan perempuan memiliki saku besar. Aslinya, pakaian ini memang dirancang untuk memegang alat kerja.

Jika-tabi boot

Sepatu bot yang memiliki desain yang memisahkan jempol kaki dengan jari kaki yang lainn dan dilengkapi pelindung yang fleksibel. Awalnya sepatu ini digunakan oleh para pekerja.

Sandal Setta

Setta adalah sandal gaya Jepang yang terbuat dari lapisan bambu dengan sol kulit. Sendal yang kerap terlihat di festival ini dirancang tahan air. 

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bawaslu Temukan 300 Pelanggaran Alat Peraga Kampanye

Posted: 25 Oct 2018 09:12 PM PDT

Liputan6.com, Kudus - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Kudus, Jawa Tengah menemukan 300-an alat peraga kampanye (APK) serta bahan kampanye dari sejumlah calon anggota legislatif (caleg) yang melanggar aturan zona pemasangan.

Menurut anggota Bawaslu Kabupaten Kudus Kasmian, ratusan APK maupun bahan kampanye yang melanggar tersebut berasal dari sejumlah caleg dari sejumlah partai politik peserta Pemilu.

"Caleg yang memasang alat peraga kampanye maupun bahan kampanye yang melanggar berasal dari 10 parpol," ujar Kasmian, seperti dikutip dari Antara, Jumat (26/10/2018).

Sementara jumlah pelanggarannya, lanjut dia, bervariasi karena jenis alat peraga kampanye yang dipasang juga berbeda-beda. Untuk pelanggaran APK, kata Kasmian, meliputi 18 baliho, satu umbul-umbul, dan 23 spanduk.

"Bahan kampanye yang diketahui pemasangannya melanggar, yakni billboard ada satu, poster mencapai 168 buah, sticker sebanyak 68, dan bendera sebanyak 21 bendera," ucapnya.

Kasmian mengatakan, pelanggaran dalam pemasangan alat peraga kampanye maupun bahan kampanye tersebut sudah disampaikan kepada masing-masing pihak.

"Bawaslu mengutamakan pendekatan secara persuasif agar masing-masing pihak menyadari bahwa APK maupun bahan kampanye harus dipasang sesuai dengan aturan," kata Kasmian.

Sebelumnya, lanjut dia, KPU Kabupaten Kudus sudah menentukan zona pemasangan APK maupun bahan kampanye. Dalam penentuan zona pemasangan APK serta bahan kampanye oleh KPU juga dihadiri masing-masing pengurus partai politik.

"Artinya, mereka sudah sepantasnya tidak melanggar zona pemasangan alat peraga kampanye maupun bahan kampanye karena sudah mengetahui zona yang dilarang dan diperbolehkan," tutur Kasmian.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

PLH Ketua KPU Wahyu Setiawan mensosialisasikan fasilitas alat peraga dan jadwal kampanye 2019 bagi peserta pemilu tingkat pusat di Gedung KPU, Jakarta, Kamis (30/8). Sosialisasi ini dihadiri oleh LO partai politik. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Penertiban Alat Peraga Kampanye

Alat peraga kampanye yang dipasang KPUD Bengkulu sudah rusak saat masa kampanye masih berlangsung (Liputan6.com/Yuliardi Hardjo)

Menurut Kasmian, caleg yang diketahui dalam alat peraga kampanye atau bahan kampanyenya melanggar untuk segera diambil atau dipindah ke tempat yang diperbolehkan.

"Tindakan penertiban merupakan langkah paling akhir karena Bawaslu Kabupaten Kudus juga ingin semua caleg menjadi contoh masyarakat dalam menaati aturan, terutama dalam pemasangan APK maupun bahan kampanye," terangnya.

Apalagi, kata Kasmian, Bawaslu Kabupaten Kudus juga belum didukung anggaran dalam penertiban APK maupun bahan kampanye tersebut.

Untuk zona rapat umum kampanye Pemilu 2019, lanjut dia, terdapat 20 lapangan yang diperbolehkan, sedangkan zona pemasangan alat peraga kampanyenya untuk sembilan kecamatan diperbolehkan di sejumlah tempat.

"Terkecuali di tempat yang dilarang, seperti tempat ibadah, termasuk halaman, rumah sakit atau pelayanan kesehatan, gedung milik pemerintah, dan lembaga pendidikan," ucap dia.

Lokasi yang dilarang, papar Kasmian, yakni di ruas-ruas dan trotoar jalan, taman, serta kawasan Simpang Tujuh, kantor pemerintah desa dan halamannya, menara telekomunikasi, serta di jembatan sungai, dan jembatan penyeberangan.

"Untuk jarak pemasangan APK dari tempat ibadah, rumah sakit, gedung milik pemerintah, dan lembaga pendidikan paling dekat berjarak 10 meter," jelas Kasmian.

Kontestan Pemilu 2019, sambung dia, juga dilarang melakukan kampanye pada kegiatan car free day atau sehari tanpa asap kendaraan bermotor yang diselenggarakan setiap akhir pekan di Alun-Alun Kudus atau kawasan Simpang Tujuh Kudus.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Djanur Ungkap Resep Persebaya Bungkam Madura United

Posted: 25 Oct 2018 09:09 PM PDT

Liputan6.com, Surabaya - Persebaya Surabaya berpesta gol saat menjamu Madura united pada lanjutan Gojek Liga 1 bersama BukaLapak, Kamis (25/10/2018). Persebaya menang telak 4-0 atas klub sesama Jawa Timur ini.

Yang lebih hebat, selain menggelontorkan 4 gol, Persebaya mampu membentengi lini pertahanan mereka dengan baik.Deretan penyerang tajam Madura United kesulitan untuk membobol mereka.

Untuk pertama kalinya dalam tujuh kali pertandingan, gawang tim kebanggaan Arek Suroboyo ini tak kebobolan. Di laga sebelumnya, Persebaya selalu kebobolan.

Djanur –sapaan akrabnya- sudah tujuh pekan mendampingi Persebaya setelah ditunjuk sebagai suksesor Angel Alfredo Vera akhir Agustus lalu. Namun ia baru mempersembahkan cleansheet saat lawan Madura United.

"Madura buka main jelek, Madura main bagus, ketika attack mereka bagus memainkan sepak bola menyerang, tapi kami cukup disiplin," kata Djanur usai pertandingan.

 

Pertahanan Kompak

Persebaya menang 4-0 atas Madura United, Kamis (25/10/2018) di Stadion Gelora Bung Tomo. (Bola.com/Aditya Wany)

Menurut mantan pelatih Persib Bandung ini, compact defence yang diterapkan oleh pemainnya sangat kelihatan. Bahkan ada tiga sampai empat orang yang mengawal satu pemain lawan.

"Itu barang kali kerja yang bagus semua pemain. Karena bukan hanya pemain belakang, tapi pemain tengah juga ikut bertahan. Itu yang membuat kami cleansheet malam hari ini," jelasnya.

Namun Djanur meminta pemainnya untuk tidak berpuas diri atas hasil yang diraih timnya dalam laga melawan Madura United. Ia berharap lini pertahanan Green Force semakin kokoh dalam menyonsong sisa kompetisi.

"Mudah-mudahan situasi ini bisa dipertahankan di pertandingan berikutnya," katanya.

Sumber: Bola.net

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

KPK Sebut Bupati Cirebon Pasang Tarif Rp 50 Juta untuk Jabatan Camat

Posted: 25 Oct 2018 09:08 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyebut Bupati Cirebon Sunjaya Purwadisastra memasang tarif untuk setiap jabatan di lingkungan Pemkab Cirebon. Untuk tarif jabatan Camat, Sunjaya mematok harga Rp 50 juta.

"Dari kasus cirebon, KPK mengidentifikasi dugaan adanya tarif-tarif yang berbeda untuk pengisian jabatan tertentu. Misalnya, kisaran Camat Rp 50 juta, eselon 3 Rp100 juta eselon 2 Rp 200 juta," kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah saat dikonfirmasi, Jumat (26/10/2018).

Febri mengatakan tarif uang dipasang Bupati Sunjaya tersebut berlaku relatif tergantung strategis atau tidaknya jabatan.

"Tarif tersebut berlaku relatif tergantung tinggi rendah dan strategis atau tidaknya jabatan di Cirebon. Kami juga menduga, penerimaan hampir selalu terjadi setelah seseorang menduduki jabatan," jelas Febri.

KPK menetapkan Bupati Cirebon Sunjaya Purwadisastra tersangka dugaan suap jual beli jabatan dan penerimaan gratifikasi terkait proyek di lingkungan Pemerintah Kabupaten Cirebon.

Sunjaya diduga menerima suap terkait jual beli jabatan senilai Rp 100 juta dari Sekretaris Dinas PUPR Gatot Rachmanto. Uang diberikan agar Sunjaya melantik Gatot dalam jabatan tersebut.

Sedangkan dugaan penerimaan gratifikasi, Sunjaya diduga menerima uang total senilai Rp 6,4 miliar. Uang tersebut disimpan dalam rekening atas nama orang lain yang dikuasai oleh Sunjaya.

Barang Bukti Pecahan Rp 5 Ribuan

Petugas KPK menunjukkan barang bukti uang saat jumpa pers terkait OTT Bupati Cirebon Sunjaya Purwadi Sastra di Gedung KPK, Jakarta, Kamis (25/10). KPK menetapkan Sunjaya sebagai tersangka suap jual beli jabatan. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan Bupati Cirebon Sunjaya Purwadisastra sebagai tersangka dugaan suap jual beli jabatan dan penerimaan gratifikasi terkait proyek di lingkungan Pemerintah Kabupaten Cirebon.

Sebelum ditetapkan sebagai tersangka, Sunjaya mengembalikan uang senilai Rp 269.965.000 kepada KPK yang diantarkan oleh Sekretarisnya yang berinisial S.

"Hari ini, 25 Oktober 2018, S, Sekretaris SUN (Sunjaya Purwadisastra) mendatangi KPK dan membawa uang Rp 269.965.000 dan menyerahkan pada tim di Gedung KPK," ujar Wakil Ketua KPK Alexander Marwata di Gedung KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis, 25 Oktober 2018.

Berbeda dengan kasus korupsi kelas kakap yang menggunakan mata uang dollar Amerika atau Singapura. Kali ini, uang suap Bupati Cirebon Sunjaya itu dibungkus dalam karung yang terdiri dari pecahan Rp 5.000 dan Rp 20.000.

Dalam kasus ini, KPK menetapkan Bupati Cirebon Sunjaya Purwadisastra tersangka dugaan suap jual beli jabatan dan penerimaan gratifikasi terkait proyek di lingkungan Pemerintah Kabupaten Cirebon.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gempa Magnitudo 6,8 di Yunani Picu Sejumlah Bangunan Retak

Posted: 25 Oct 2018 09:05 PM PDT

Liputan6.com, Athena - Gempa kuat melanda Yunani pada Jumat dini hari waktu setempat, tetapi tidak ada laporan awal tentang kerusakan atau korban jiwa.

Survei Geologi AS (USGS) awalnya melaporkan gempa bumi berkekuatan magnitudo 7,0, tetapi kemudian merevisinya menjadi 6,8, sejalan dengan laporan Pusat Seismologi Eropa-Mediterania (EMSC).

Sementara itu, sebagaimana dikutip dari Channel News Asia pada Jumat (26/10/2018), lembaga Geodinamika Yunani melaporkan gempa terjadi dalam magnitudo 6,4, yang berpusat sekitar 50 kilometer di selatan Pulau Zakynthos.

Getaran gempa dilaporkan terasa hingga ibu kota Yunani, Athena, dan samar-samar berdampak pada segelintir kecil wilayah di Italia, Malta, Albania, dan Libya.

Pusat gempa berada di Laut Ionia, 130 kilometer barat daya Kota Patras di Semenanjung Peloponnese, menurut USGS.

Gempa itu terutama dirasakan di pulau Zakynthos, yang juga dikenal sebagai Zante, di mana beberapa getaran susulan sempat dirasakan beberapa waktu setelahnya.

Seorang pejabat brigade pemadam kebakaran di Athena juga mengatakan tidak ada laporan awal tentang kerusakan atau jatuhnya korban.

Namun, juru bicara otoritas perlindungan sipil Yunani mengatakan bahwa tiga orang telah dibawa ke rumah sakit, dua di antara mereka mengalami luka ringan.

Gempa tersebut cukup dangkal, menurut USGS, berada di titik kedalaman 14 kilometer di bawah dasar laut, sehingga memicu getaran keras.

Laporan USGS juga menyebut guncangan hebat terjadi pada pukul 01.54 dini hari, yang diikuti oleh beberapa kali gempa susulan.

Sebagian wilayah Yunani, terutama di bagian selatan, diketahui berada di antara pertemuan dua lempeng tektonik, yang membuatnya kerap diguncang gempa bumi.

 

Simak video pilihan berikut: 

 

Terjadi Kerusakan pada Beberapa Bangunan

Ilustrasi Gempa Bumi (iStockphoto)

Sementara itu, situs-situs berita lokal melaporkan bahwa sebuah biara abad ke-15 di Kota Strofades di Pulai Zakynthos, mengalami beberapa kerusakan. Beberapa bangunan di wilayah yang sama juga terkena dampak retakan cukup serius.

Dilaporkan pula bahwa beberapa wilayah mengalami pemadaman listrik. Sementara itu, kerusakan ringan juga dilaporkan terjadi di pelabuhan Zakynthos, tidak jauh dari episentrum gempa.

"Kami telah melakukan kontak dengan pihak berwenang setempat untuk melihat di mana ada kerusakan," kata juru bicara Spyros Georgiou, menambahkan bahwa upaya difokuskan pada desa-desa dengan bangunan tua.

Situs berita Italia Il Messaggero melaporkan bahwa gempa tersebut telah dirasakan ratusan kilometer jauhnya di Italia selatan. Petugas pemadam kebakaran di Sisilia, Calabria, dan Puglia menerima ribuan panggilan telepon untuk informasi tentang gempa.

Seorang pejabat mengkonfirmasi peringatan tsunami telah dikeluarkan. Badan gempa EMSC Eropa mengetwit, bahwa ada sedikit peningkatan permukaan laut sekitar 20 sentimeter, tetapi mengatakan itu bisa lebih tinggi secara lokal.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bawa Kepala Babi Panggang di Kopernya, Penumpang Ditahan di Bandara

Posted: 25 Oct 2018 09:03 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Ketika bepergian menggunakan pesawat, kita tentu harus menaati peraturan akan benda-benda yang dilarang untuk dibawa. Tak hanya benda tajam, senjata api serta obat-obatan terlarang, calon penumpang juga dilarang untuk membawa produk dari hewan karena dapat menginfeksi penumpang dengan bakteri yang dikandung.

Petugas bandara Internasional Hartsfield-Jackson, Atlanta, belum lama ini dikejutkan oleh benda yang dibawa oleh seorang calon penumpang dalam kopernya. Bagaimana tidak, penumpang yang tak diketahui identitasnya ini membawa kepala babi panggang seberat 0,9 Kg.

Penemuan ini berkat penciuman seekor anjing beagle yang membantu petugas bandara. Perhatian anjing tersebut tertuju kepada sebuah koper yang dibawa oleh calon penumpang asal Ekuador.

Benar saja, ketika koper itu dibuka petugas menemukan kepala babi panggang yang sangat besar. Petugas kemudian segera menyita kepala babi tersebut dan memusnahkannya.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

[vidio:Polisi Sita Daging Babi 1,2 Ton]()

Bukan kali pertama

12 menu daging babi ini sanggup bikin kamu seketika ngiler. (Via: foodtune500.com)

Hal ini dilakukan oleh petugas bandara karena Amerika Serikat melarang masuknya produk daging babi dari negara lain guna menghindari tersebarnya penyakit.

"Penyitaan ini menggambarkan keahlian luar biasa dari mitra K-9 (anjing) kami dalam melindungi Amerika Serikat," ujar petinggi Custom and Border Protection (CBP) setempat, Carey Davis.

Nyatanya ini bukan kali pertama anjing kepolisian menemukan babi pada koper calon penumpang. Pada 2016 lalu, anjing K-9 bernama Joey juga menemukan seekor babi guling yang ditemukan pada koper seorang penumpang dari Peru.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

7 Fakta Menarik Seputar Operasi Tangkap Tangan Bupati Cirebon

Posted: 25 Oct 2018 09:02 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan Bupati Cirebon Sunjaya Purwadisastra sebagai tersangka kasus dugaan suap jual beli jabatan dan penerimaan gratifikasi proyek di Pemerintah Kabupaten Cirebon.

Sunjaya terjerat operasi tangkap tangan (OTT) KPK pada Rabu 24 Oktober2018. Selain Sunjaya, KPK juga menangkap Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Cirebon Gatot Rachmanto yang ditetapkan sebagai tersangka pemberi suap jual beli jabatan.

Bupati Cirebon Sunjaya diduga menerima suap terkait jual beli jabatan senilai Rp 100 juta dari Sekretaris Dinas PUPR Gatot Rachmanto. Uang diberikan agar Sunjaya melantik Gatot dalam jabatan tersebut.

Sementara itu, Sunjaya diduga menerima uang gratifikasi total senilai Rp 6,4 miliar. Uang tersebut disimpan dalam rekening atas nama orang lain yang dikuasai oleh Sunjaya.

Terdapat beberapa fakta menarik seputar penangkapan Bupati Cirebon ini, berikut rangkumannya:

1. Berawal laporan masyarakat

Wakil Ketua KPK Alexander Marwata mengatakan, penangkapan keduanya berdasarkan laporan dari masyarakat.

Alex menyatakan, tim KPK menerima informasi bahwa akan terjadi transaksi suap jual beli jabatan dan gratifikasi kepada Sunjaya, Rabu 24 Oktober. Tim kemudian menuju kediaman ajudan Sunjaya yang berinisial DS dan mengamankan uang Rp 116 juta dalam pecahan Rp 100 ribu dan Rp 50 ribu.

"Tim juga mendapatkan bukti setoran ke rekening penampungan milik Bupati yang diatasnamakan orang lain senilai Rp 6.425.000.000," ujar Alex di Gedung KPK, Kuningan, Jakarta, Kamis (25/10/2018).

2. Aktivis sujud syukur

Sejumlah aktivis muda menggelar prosesi sujud syukur di depan kediaman Bupati Cirebon setelah pasca OTT yang dilakukan oleh tim KPK.

"Semoga kabupaten Cirebon mulai besok bisa mendapatkan pemimpin yang amanah, menjalankan birokrasi sebagaimana mestinya, tidak ada transaksional, dan tidak ada lagi hal-hal yang bisa merugikan masyarakat banyak," ujar salah seorang aktivis berbaju putih, Rabu (24/10/2018).

Ujaran aktivis itu diamini aktivis-aktivis lain yang hadir saat itu.

Setelah selesai menyerukan harapannya, aktivis tersebut menundukkan kepalanya dan sujud syukur.

3. Suap untuk Pilkada 2018

KPK mengidentifikasi, bahwa uang suap yang diterima Sunjaya adalah untuk kepentingkan Pilkada Serentak 2018.

"Dalam proses penyelidikan ini, KPK mengidentifikasi dugaan aliran dana untuk kepentingan Pilkada sebelumnya," kata Wakil Ketua KPK Alexander Marwata di gedung KPK, Jakarta, Kamis (25/10/2018).

Sunjaya sendiri adalah petahana yang menjadi jawara Pilkada Kabupaten Cirebon 2018.

"Terkait logistik Pilkada seperti saya sampaikan lebih kurangnya, Bupati ini menjual jabatannya dalam rangka mengembalikan modal apalagi dia petahana," ungkap Alexander seperti dilansir Antara.

4. Kembalikan Rp 200 juta

Petugas KPK menunjukkan barang bukti uang saat jumpa pers terkait OTT Bupati Cirebon Sunjaya Purwadi Sastra di Gedung KPK, Jakarta, Kamis (25/10). KPK menetapkan Sunjaya sebagai tersangka suap jual beli jabatan. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

KPK menerima pengembalian uang sebesar Rp 200 juta lebih dari hasil OTT di Cirebon, Jawa Barat. Uang tersebut diantarkan oleh sekretaris Sunjaya yang berinisial S.

"Hari ini, 25 Oktober 2018, S, Sekretaris SUN (Sunjaya Purwadisastra) mendatangi KPK dan membawa uang Rp 269.965.000 dan menyerahkan pada tim di Gedung KPK," ujar Wakil Ketua KPK Alexander Marwata di Gedung KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (25/10/2018).

5. Gunakan pecahan Rp 5 ribu dan Rp 20 ribu

Berbeda dengan kasus korupsi kelas kakap yang menggunakan mata uang dollar Amerika atau Singapura. Kali ini, uang suap Sunjaya itu dibungkus dalam karung yang terdiri dari pecahan Rp 5.000 dan Rp 20.000.

6. Dipecat PDIP

Partai PDI Perjuangan memastikan akan memecat Sunjaya usai terjaring OTT KPK.

"Kami sangat menyesalkan kasus ini apalagi ini OTT," ujar Ketua DPD PDIP Jawa Barat TB Hasanudin di Cirebon, Kamis (25/10/2018).

Tak hanya memecat secara tidak hormat, TB Hasanudin juga menegaskan Sunjaya tidak akan mendapat bantuan hukum atas kasus yang menimpanya.

Menurutnya, sebelum para kader menjadi pejabat di pemerintahan, mereka sudah diberi peringatan untuk tidak melanggar hukum. Khususnya korupsi, narkoba dan terlibat dalam jaringan teroris.

"Sudah berulang kali disampaikan Ibu Megawati bahkan disampaikan dalam setiap rapat ibu ketua umum selalu menekankan terus," katanya.

7. RK Minta Kemendagri Tunjuk Plt

Meski prihatin dengan kasus yang menimpa dua bupati di wilayahnya, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil juga meminta Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk segera mengutus pelaksana tugas (Plt). Hal ini bertujuan agar roda pemerintahan di kabupaten tersebut tetap berjalan dengan baik.

"Saya sudah berkirim informasi kepada Kemendagri kira-kira proses penggantian sementara ini seperti apa. Supaya tidak ada kekosongan pemerintahan di sana," ungkap pria yang disapa Emil ini saat ditemui di Gedung DPRD Jawa Barat, Kamis (25/10/2018)

Mantan Wali Kota Bandung ini juga mengapresiasi KPK yang terus bergerak memberantas praktik korupsi yang menjerat kepala daerah.

"Saya mengapresiasi KPK dan mengapresiasi agar penegakan hukum ini agar lebih ketat dan lebih kuat," tegasnya.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pak Eko Menjadi Sopir Truk Indonesia Terbaik di Jepang

Posted: 25 Oct 2018 09:01 PM PDT

Liputan6.com, Ageo - Eko Yulianto, sopir truk ekspedisi dari perusahaan PT Duta Lintas Nusa dinobatkan sebagai sopir truk terbaik atau 'Ultimate Driver' dalam perhelatan Extra Mile Challenge 2018, yang digelar pabrikan UD Trucks di Ageo, Jepang, Kamis (25/10/2018).

Dengan mengendarai UD Trucks model Quester, pria berusia 34 tahun itu menyingkirkan ratusan sopir di dalam maupun luar negeri seperti Jepang, Australia, Singapura, Afrika Selatan, Indonesia, Malaysia, dan Timur Tengah.

Eko mengatakan, terima kasih atas dukungannya karena mampu mengharumkan nama bangsa. Selain itu, dengan mengikuti acara kompetisi ketangkasan mengemudi inilah akan menjadi acuan bagi dirinya agar lebih baik dalam berkendara.

"Karena kompetisi sebetulnya adalah saat mengemudi di kehidupan sehari-hari. Jadi ini memotivasi saya buat lebih baik lagi saat mengemudi di Indonesia, karena ini memang banyak pengalaman berharga, terlebih saat melihat para pengemudi di Jepang yang sangat tertib," ujar Eko saat ditemui usai di Tokyo, Jepang, Kamis malam (24/10/2018).

Ayah satu anak ini ternyata sudah sangat optimistis bisa menang di perlombaan kali ini. Sebab, dia telah melatih skill mengemudi selama tiga bulan sebelum pertandingan.

Tak hanya itu, Eko yang telah mengemudi truk selama 11 tahun itu juga mengatakan telah menanamkan mental juara dan tak grogi saat perlombaan. 

Alhasil selain gelar terbaik, Eko juga jadi driver yang mampu mengemudikan truk UD Quester dengan sangat irit bahan bakar.

 

Tak Putus Asa

UD Trucks  Mile Challange (EMC) 2018 (Herdi/Liputan6.com)

Keberhasilan Eko memenangkan EMC 2018 rupanya tak lepas dari peran sang pelatih yang merupakan Trainer Specialist UD Trucks yaitu Hadi Darwanto.

Kata Hadi, sejak pertama kali memberikan pelatihan mengemudi dua tahun lalu di perusahan PT Duta Lintas Nusa, Eko merupakan salah satu driver yang paling menonjol baik skill mengemudi atau pengetahuan soal UD Truck Quester.

"Waktu di 2017 Eko ikut kompetisi EMC, tapi kalah. Dan dia tidak putus asa. Dan kedua kalinya Eko dipilih dari Astra International dan PT Duta Lintas Nusa memberikan kepercayaan untuk ikut kompetisi. Kebetulan di 2017 diberikan kesempatan, saya lihat (Eko) bagus, tapi waktu itu belum maksimal," ungkap Hadi.

Menurut Hadi, Eko dibekali ilmu mengemudi dengan simulasi pengujian semirip mungkin lintasan saat perlombaan EMC 2018.

"Pengujiannya mulai dari parkir, fuel efficiency, dan lain-lain. Itu dilakukan  juga saat di Indonesia. Uji coba kita dilakukan di Cakung. Saat itu kami lihat fuel efficiency-nya belum maksimal, kami coba lagi semaksimal mugkin, bagaimana tekniknya agar lebih efisien," terangnya.

Hadi berpendapat, meski saat ini menjadi juara, namun saat pelatihan Eko rupanya tak setenang saat ini. Sebaliknya, kala itu Eko sangat mudah grogi.

"Padahal ketika dia nervous, maka dia akan blank, tapi overall (saat perlombaan) oke. Karena peserta tahun lalu di EMC 2017 yang mewakili Indonesia gagal lantaran nervous. Jadi tidak menang secara umum, hanya juara fuel consumption kita pertahankan," jelas Hadi. 

 

 

Bos Jadi Bangga

Keberhasilan Eko juga sangat membuat atasannya, Rico Hardyarso yang merupakan Technical Manager PT Duta Trans Lintas sangat bangga.

Kata Rico, capaian Eko menjadi yang terbaik sudah terlihat karena dia juga menjadi sopir terbaik se-PT Duta Trans Lintas berturut-turut selama dua tahun.

"Karena setiap tahun ada penilaian driver, yang meliputi etika, ketepatan waktu, perawatan kendaraan. Ada atau tidak ada lomba EMC, di perusahaan kita memang ada penilian khusus. Ada reward-nya, ada hadiah setiap tahun. Hadianya tak selalu materi, tapi tetap bernilai," ujar Rico.

Rico sendiri mengaku, selama persiapan pelatihan untuk kompetisi hingga perlombaan dimulai, Eko tetap  mendapatkan gaji full dari perusahaan.

"Dan sekarang Eko jadi banyak tawaran kerja dari perusahaan-perusahan lain. Saya sendiri sudah kasih tahu hal itu, jika menang pasti akan ada tawaran kerja di tempat lain dengan gaji lebih besar," ucapnya.

Ke depan, lanjut Rico, perusahaanya akan mempersiapkan driver lain yang diharapkan bisa tampil gemilang di kompetisi sopir terbaik EMC 2019 mendatang.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menteri PPN Ungkap Peran UMKM RI di Forum Internasional Ini

Posted: 25 Oct 2018 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Menteri PPN/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro mengatakan pentingnya peran usaha kecil dan menengah (UKM) dan wirausaha dalam mencapai aspek ekonomi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals/TPB/SDGs).

Ini terutama terkait pemenuhan pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi, infrastruktur, industri dan inovasi.

Ini dia sampaikan dalam forum Ministerial Roundtable: Entrepreneurship For Sustainable Development yang dilaksanakan sebagai bagian dari World Investment Forum 2018 di kantor pusat United Nations Conference on Trade and Development (UNCTAD), Jenewa, Swiss(25/10/2018). 

"Pemerintah Indonesia menilai UKM dan kewirausahaan berkontribusi besar untuk penciptaan lapangan kerja dan pasar tenaga kerjadi setiap lini ekonomi. UKM dan kewirausahaan juga tidak dibatasi tantangan area geografis sehingga para pelaku usaha diseluruh pelosok Indonesia dapat menggeluti bidang tersebut. UKM dan kewirausahaan juga menjadi kunci inovasi bisnis, berbedadari perusahaan besar yang pilihan produksi dan teknologinya sangat ketat," ujar dia dalam keterangannya, Jumat (26/10/2018).

Di Indonesia, 97 persen lapangan kerja berasal dari UKM. Meski demikian, hanya sekitar 10 persen UKM yang sudah menggunakan teknologi informasi dalam proses bisnisnya.

Total UKM yang mampu melakukan kegiatan ekspor pun masih sangat terbatas, hanya sekitar 4 persen di 2017. Sementara 60 persen UKM e-Commerce masih menjual produk-produk impor.

Dia mengatakan, kemampuan ekspor secara tidak langsung mengindikasikan kemampuan UKM Indonesia dalam bersaing di pasar global.

Dari sudut pandang wirausaha, data Global Entrepreneurship Monitor 2018 yang menempatkan ekonomi Indonesia dalam kategori efficiency-driven atau ekonomi negara didorong efisiensi dari penggunaan berbagai faktor produksi, menunjukkan bahwa kesempatan dan peluang untuk menjadi wirausahawan di Indonesia dinilai lebih tinggi dibanding di belahan dunia lainnya, mencapai 47,74 persen berbanding dengan rerata 43,43 persen.

Tercatat, 28,14 persen penduduk Indonesia menunjukkan minat untuk berwirausaha, dibandingkan dengan 21,66persen rerata penduduk dunia.

Namun, meski minat berwirausaha tergolong tinggi, total aktivitas kewirausahaan atau Total Entrepreneurial Activity, yaitu proporsi orang dewasa yang terlibat di start-up atau memiliki bisnis pribadi, berada di angka 7,5 persen atau lebih rendah dari rerata 8,4 persen sesuai standar Organisation for Economic Co-operation and Development (OECD).

 

RPJM

Menteri PPN Bambang Brodjonegoro menghadiri the 18th International Anti-Corruption Conference (IACC) yang berlangsung di Kopenhagen, Denmark pada Senin (22/10/2018). Dok Bappenas

Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2015-2019 telah menetapkan lima kebijakan untuk mendorongpenguatan pengelolaan UKM dan kewirausahaan.

Pertama, meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui promosikewirausahaan, pelatihan vokasi, dan layanan pengembangan bisnis.

Kedua, meningkatkan nilai tambah produk dan jangkauanpemasaran melalui penggunaan teknologi, standar kualitas dan sertifikasi produk, serta perbaikan promosi, pemasaran, dan fasilitaskerja.

Ketiga, meningkatkan akses keuangan melalui provisi Kredit Usaha Rakyat (KUR), dana bergulir, juga institusi keuangan nonbank dan layanan keuangan syariah.

Keempat, memperbaiki skala bisnis dengan promosi kerja sama dan pengembangan klusterbisnis. Kelima, memperbaiki iklim bisnis dengan penyederhanaan lisensi dan prosedur bisnis.

Khusus untuk kewirausahaan, target kebijakan terbagi atas tiga kategori berdasarkan kapabilitas pelaku usaha. Pertama, untuk pelaku bisnis mikro, kebijakan difokuskan untuk perbaikan keterampilan dengan fasilitasi bisnis dan motivasi, termasuk pelatihan dan pendampingan.

Kemudian kedua, untuk bisnis mesoatau menengah, kebijakan ditujukan untuk mengeliminasi beban administratif dan menyediakan insentif.

"Ketiga, untuk bisnis makro,kebijakan dibidik untuk membangun etika, kultur, dan pola pikir kewirausahaan yang baik, mengembangkan infrastrukturkewirausahaan, dan memperbaiki pengetahuan lewat pendidikan, pelatihan, lokakarya, dan sebagainya," tegas  Bambang.

Dia mengatakan, dalam mengimplementasikan kebijakan UKM dan kewirausahaan, Indonesia menetapkan delapan fokus utama, yaitu program pendanaan, program inovasi, program internalisasi, program pelatihan tenaga kerja, program manajemen pelatihan dan kewirausahaan, pendidikan kewirausahaan, program untuk kelompok target spesifik serta pengadaan barangdan jasa publik.

Berkat delapan program tersebut, Indonesia berhasil mengatasi tiga dari lima faktor penghambat wirausaha, yakni wirausaha di usia sekolah, dukungan dan relevansi kebijakan pemerintah, serta program pemerintah terkait kewirausahaan.

Sementara dua faktor penghambat lain yang masih menjadi tantangan Indonesia adalah kebijakan pemerintah terkait pajak danregulasi, serta transfer penelitian dan pengembangan.

"Terkait pendanaan UKM dan kewirausahaan, Pemerintah Indonesia terusberupaya memperluas akses terhadap produk pinjaman perbankan sehingga pelaku usaha tidak perlu lagi meminjam kepada kerabat, keluarga atau rentenir," dia menandaskan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

KPU Bangka Gelar Istigasah dan Deklarasi Damai Pemilu 2019

Posted: 25 Oct 2018 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Bangka - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menggelar Istigasah dan Deklarasi Damai Pemilu 2019.

Acara itu dilaksanakan bersama Pemkab Bangka, Polres Bangka, Kodim 0413/Bangka, Kejaksaan Negeri Bangka dan Pengadilan Negeri Bangka, serta diikuti 15 partai politik (parpol) peserta Pemilu 2019 di daerah itu.

"Proses Pemilu 2019 yang dilaksanakan 17 April 2019 masih beberapa bulan lagi, namun suhu politik mulai memanas, sehingga kami berinisiatif melakukan kegiatan Istigasah dan Deklarasi Damai Pemilu 2019 agar suhu yang panas dapat diredam," ujar Ketua KPU Bangka Zulkarnain Alijudin, seperti dikutip dari Antara, Jumat (26/10/2018).

Dia mengatakan, pilihan dan dukungan boleh berbeda, tetapi persatuan dan kesatuan menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) menjadi tugas dan kewajiban bersama.

Menurut Zulkarnain, parpol dapat membuat suasana di Kabupaten Bangka menjadi aman, damai, dan kondusif. Apalagi, kata dia, Kabupaten Bangka dikategorikan setiap pelaksanaan Pemilu selalu damai dan diharapkan kondisi tersebut dapat dipertahankan.

"Mari bersama-sama menjaga, jangan menyampaikan berita-berita hoaks, dan mari menyampaikan program-program yang positif kepada masyarakat," jelas Zulkarnain.

Sementara itu, Menurut Bupati Bangka Mulkan, melalui kegiatan Istigasah dan Deklarasi Damai Pemilu 2019 ini, parpol yang mengikuti Pemilu 2019 dapat memberikan pemahaman dan arahan kepada calon anggota legislatif (caleg) masing-masing agar berpolitik yang damai, dinamis, dan santun.

"Diimbau kepada para caleg parpol saat berkampaye jangan saling menjelek-jelekkan, mengejek dan memfitnah satu sama lain dan jadikan demokrasi ini yang dinamis dan santun, jangan melakukan hal-hal yang anarkis," kata Mulkan.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

Hidup Rukum Antarumat Beragama

Umat lintas agama membentangkan spanduk saat Gerak Jalan Kerukunan Umat Beragama di kawasan Car Free Day, Jakarta, Minggu (21/10). Dalam kesempatan itu, perwakilan lintas agama juga mendeklarasikan pelaksanaan pemilu damai. (Merdeka.com/ Iqbal S. Nugroho)

Sementara itu, Kasat Brimob Polda Babel Kombes Pol Farid Bachtiar mengatakan, doa bersama dan deklarasi damai dilaksanakan untuk kerukunan antarumat beragama agar pelaksanaan Pemilu 2019 berjalan lancar, aman, dan damai.

"Mekanisime Pemilu 2019 ini berbeda dengan pemilihan kepala daerah, banyak menggunakan anggaran dan kerawanan konflik seperti berita hoaks di media sosial, politik uang dan isu suku, ras serta agama dapat mudah sekali untuk memicu konflik," tutur Farid.

Kemudian, dalam tausiyahnya, Ustadz Wijayanto mengatakan, agama Islam mengajarkan saling hidup rukun antarumat beragama dan turut serta mensukseskan pemilu yang damai.

"Di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung khususnya Kabupaten Bangka sudah melakukan doa istighosah bersama-sama agar Pemilu 2019 menjadi aman, damai dan kondusif, ini sangat baik menurut agama," kata Wijayanto.

Dia menambahkan, kondisi saat ini jangan dijadikan salah satu upaya untuk saling menjatuhkan, namun sebaliknya terus bersatu demi keutuhan bangsa dan negara.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Umumkan Telah Mualaf, Sinead O'Connor: Aku Bangga Sudah Jadi Muslim

Posted: 25 Oct 2018 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Los Angeles - Sinead O'Connor kembali ke dunia hiburan dengan satu kabar mengejutkan. Ia mengaku telah menjadi mualaf.

Hal ini diumumkan langsung oleh Sinead O'Connor melalui Twitter pada pekan lalu.

"(Tweet) ini untuk mengumumkan bahwa aku bangga telah menjadi seorang muslim," tutur penyanyi eksentrik ini pada 19 Oktober lalu.

Kabar ini, ia umumkan bukan melalui akun Twitter-nya yang telah lama ia tinggalkan, @SineadOconnorHQ. Sinead O'Connor membuat akun baru, yakni @MagdaDavitt77.

 

Perjalanan Sinead Menjadi Mualaf

Dilansir dari People, Jumat (26/10/2018), dalam salah satu cuitannya, pelantun Sinead mengungkap alasannya berpindah keyakinan menjadi seorang muslim.

Menurut pelantun hit di era tahun 1990-an, "Nothing Compares 2 U", ini adalah suatu "kesimpulan yang alamiah dari perjalanan teolog cerdas mana pun."

 

Ganti Nama

Sinead O'Connor Jadi Mualaf (Twitter/ MagdaDavitt77)

"Seluruh kitab menuju kepada Islam. Sehingga membuat kitab lainnya tak lagi berlaku," tulisnya.

Sinead O'Connor juga kini tampil dengan hijab dan mengganti namanya. "Aku diberikan sebuah nama baru. Yakni Shuhada," tutur perempuan yang dikenal dengan penampilan rambut plontos ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Pembawa Bendera Tauhid yang Dibakar Ditemukan

Posted: 25 Oct 2018 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Seorang pria warga Cibatu, Garut pembawa bendera tauhid yang dibakar oleh Banser akhirnya berhasil ditemukan. Pembawa bendera tersebut kini sudah diamankan oleh Polda Jabar.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Produksi Pensil Terus Berjalan, Kelestarian Hutan Tetap Terjaga

Posted: 25 Oct 2018 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Bekasi Butuh lima tahun memanen pohon di hutan produksi untuk bahan pembuatan pensil. Meski lahan hutan produksi berhektar-hektar, perjalanan panjang menantikan pohon tumbuh besar dan siap dipanen bukanlah waktu yang singkat. Selama ini, kita mengenal pensil tulis dan pensil warna selalu menjadi kebutuhan populer anak-anak selama sekolah. Tanpa pensil, tidak ada tulisan yang terdokumentasi di lembar-lembaran putih buku tulis.

Pensil menjadi alat tulis untuk berlatih menulis. Bahan pensil yang empuk dan nyaman juga menemani anak-anak menggambar atau mencorat-coret sketsa di buku. Kehadiran pensil kian berharga untuk mengerjakan soal ujian sekolah, terutama yang harus melalui lingkaran bulat. Anak-anak pun suka menggambar dengan pensil warna. Pensil warna jadi alat yang menyenangkan.

Di balik popularitas pensil, bahan pembuatan pensil dari kayu termasuk salah satu sorotan utama di bidang lingkungan. Butuh jutaan pohon untuk membuat pensil. Berdasarkan laporan Green O-Tech India, lebih dari 8 juta pohon dipotong per tahun untuk menghasilkan pensil saja. Setiap tahun sekitar 3,5 miliar pensil dibuat di Amerika Serikat. Di seluruh dunia, sekitar 15-20 miliar pensil yang dibuat. Dalam perhitungannya, sebanyak 15 miliar pensil diproduksi per tahun, yang membutuhkan sekitar 60.000 pohon.

Kebanyakan isi pensil terbuat dari grafit atau inti arang yang terbungkus kayu. Isi pensil membantu pensil bisa tajam di atas kertas. Isi pensil terbuat dari lapisan kayu yang melindungi isi pensil. Dari laporan Rainforest Action Network (RAN), kayu yang digunakan untuk pensil ini berasal dari pohon dan diperkirakan  setidaknya 400.000 pohon ditebang setiap tahun untuk memasok kayu yang cukup untuk menghasilkan banyak pensil. Pasokan kayu dan kebutuhan pensil demi memenuhi permintaan pasar.

Tingginya konsumsi manusia atas kayu dapat mengancam keberlanjutan hutan di dunia. Oleh karena itu, pengelolaan hutan yang ramah lingkungan dapat bantu melestarikan hutan. Peneliti kayu dari Institut Pertanian Bogor (IPB), Dede Hermawan menjelaskan, produksi dan pengolahan hutan bisa tetap lestari demi mensuplai kebutuhan kayu untuk pembuatan pensil.

"Kami punya lahan hutan seluas 200.000 hektar di Kecamatan Muara Beliti, Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan. Di sana, menebang pohon secara konvensional. Tidak menggunakan mesin untuk menebang. Hal ini biar ramah lingkungan," kata Dede, yang juga bekerja untuk PT Xylo Indah Pratama saat berjumpa di pabrik Faber-Castell Indonesia, Bekasi pada 15 Oktober 2018.

PT Xylo Indah Pertama memasok kayu untuk bahan pembuatan pensil Faber-Castell Indonesia. Beberapa foto yang diperlihatkan Dede menunjukkan, orang-orang menebang pohon menggunakan gergaji. Tak terlihat mesin-mesin besar, seperti eskavator untuk bantu menebang pohon. Tampak kayu-kayu ditumpuk. Kemudian satu persatu kayu diangkut ke atas gerobak beroda. Tumpukan kayu itu pun dibawa ke pabrik untuk penanganan lebih lanjut.

 

 

Menilik keamanan produk pensil untuk anak, Jurnalis Liputan6.com menayangkan liputan khusus tentang pensil. Liputan ini dilakukan di pabrik Faber-Castell Indonesia yang berlokasi di Bekasi. Tulisan kedua (dari empat rangkaian tulisan) membahas produksi pensil yang terus berjalan dengan tetap menjaga kelestarian hutan.

 

 

Saksikan video menarik berikut ini:

Jaga kelestarian hutan

Penebangan kayu untuk proses produksi pensil Faber-Castell ramah lingkungan. (Liputan6.com/Fitri Haryanti Harsono)

Dalam penanganan bahan baku kayu untuk pembuatan pensil, nilai-nilai menjaga dan melestarikan hutan diterapkan. Dede menyampaikan ada tiga pilar untuk penanganan bahan baku. Pertama, segi produksi. Dari segi produksi, PT Xylo Indah Pratama mengelola 5-10 kubik kayu untuk suplai pohon kepada masyarakat.

Kedua, dari segi ekonomi yang diterapkan, bagaimana menyemaikan bibit. Untuk mendukung kelestarian hutan, bibit-bibit diberikan gratis untuk masyarakat sekitar. Mereka akan menyemaikan bibit-bibit pohon, misal palawija. Ketiga, dari segi sosial. Kita mungkin berpikir, hutan produksi milik pabrik yang bersangkutan. Tapi lahan hutan di PT Xylo Indah Pratama rupanya milik masyarakat sekitar.

"Hutan di tempat kami milik masyarakat. Masyarakat pun mendapatkan tambahan pendapatan. Bibit-bibit yang disemaikan bisa dipanen," Dede melanjutkan. Bukan hanya penanganan kayu saja, limbah kayu dikelola dengan baik. Misal, serbuk gergaji dari kayu digunakan untuk bahan bakar.

Kayu untuk memasok pensil Faber-Castell berasal dari jenis pohon pulai dan jabon. Sebelum  mensuplai kayu ke pabrik pensil, kayu dianalisis sesuai permintaan. Dari berbagai jenis pohon yang diteliti, pohon pulai dan jabon cocok digunakan membuat pensil. Kedua jenis kayu itu ringan.

"Jenis kayu dari pulai dan jabon sangat optimal untuk (pembuatan) pensil. Seratnya bagus dan mutu terjamin. Dalam penilaian kualitas, pulai dan jabon sangat cocok. Kami terus mengembangakan penelitian soal kayu. Jenis kayunya juga ramah lingkungan," ujar Dede.

Mutu pulai dan jabon turut diekspor ke luar negeri. Sertifikat kayu ramah lingkungan disandang untuk pulai dan jabon. Tak tanggung-tanggung, pulai dan jabon rupanya diekspor ke pabrik pusat Faber-Castell di Jerman. Penggunaan pulai dan jabon yang sudah berdasarkan penelitian untuk kesesuaian peruntungan. Hal ini sebagai bukti adanya pemanfaatkan jenis kayu lain. Kita pada umumnya mengenal jati dan ulin. Tapi di Indonesia ada 2000 spesies pohon. Di antaranya baru 200 spesies pohon yang dimanfaatkan penggunaannya.

Sertifikasi kayu ramah lingkungan

Kayu yang digunakan produksi pensil Faber-Castell sudah bersertifikasi ramah lingkungan. (Liputan6.com/Fitri Haryanti Harsono)

Untuk menunjang produk pensil ramah lingkungan, Faber-Castell Indonesia menggunakan kayu yang sudah bersertifikasi ramah lingkungan. Sertifikasi ini bertujuan demi keberlangsungan hutan. Standar sertifikasi pengelolaan hutan dikembangkan oleh Forest Stewardship Council (FSC)®. Standar FSC® mendorong konsumen dan industri untuk memilih bahan baku kayu dan kertas dari hutan yang dikelola secara bertanggung jawab. Produk yang menggunakan bahan baku kayu dan kertas dari hutan yang bersertifikat FSC dapat dikenali dengan adanya tanda FSC pada produknya. 

"FSC mendorong pengelolaan hutan yang bertanggung jawab secara global. Kami melakukan sertifikasi pengelolaan hutan guna memastikan bahan baku kayu dan kertas yang kita gunakan berasal dari hutan yang dikelola secara bertanggung jawab.  Dengan skema sertifikasi FSC, konsumen mempunyai pilihan produk kayu dan kertas dari hutan yang terjaga," jelas Manager Marketing & Communications FSC Indonesia, Indra Setia Dewi,

Standar sertifikasi FSC telah digunakan di dunia sejak 1994. Dari laporan FSC, seiring perkembangannya, hutan seluas 202 juta hektar di seluruh dunia telah bersertifikat FSC. Sebanyak lebih dari 35.000 industri besar maupun kecil telah menggunakan sertifikasi FSC.  Di Indonesia lebih dari 280 industri kayu dan kertas telah disertifikasi dengan standar FSC. Lebih dari 3,2 juta hektar hutan di Indonesia pun telah disertifikasi menggunakan standar FSC. Kontribusi terhadap kelestarian hutan dapat dilakukan dengan menggunakan bahan baku dari kayu yang sudah bersertifikasi FSC.

Selain sertifikasi FSC, pengelolaan hutan juga melalui sistem lacak balak. Sistem lacak bala khususnya diterapkan pada produk kayu hasil jadi. Hal ini memastikan produk yang terbuat dari kayu menggunakan bahan baku dari hasil hutan yang dikelola bertanggungjawab. Sistem ini merupakan rantai lacak yang akurat menelusuri asal usul kayu dari produk jadi.

"Kita bisa lho melacak produk yang terbuat dari kayu. Misalnya, pensil, meja atau kursi dari kayu. Nanti akan ketahuan, kayu yang dipakai untuk memproduksi barang-barang itu dari kayu mana. Akan terdeteksi juga, apakah kayu yang digunakan pada produk itu dari kayu yang sudah bersertifikasi FSC atau bukan. Proses pembuatan produk dapat diketahui bila pihak industri mencampur kayu dengan bahan lain," Indra menerangkan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kemkominfo Sudah Blokir 912.659 Situs Konten Negatif

Posted: 25 Oct 2018 08:59 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Tidak hanya pembangunan infrastruktur telekomunikasi, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) juga berperan memberantas konten negatif yang ada internet. Konten itu meliputi radikalisme, pornografi, dan terorisme.

Bahkan sejak awal tahun ini, Kemkominfo pun sudah memiliki mesin pengais (crawling) untuk mengecek kehadiran konten negatif dengan cepat dan dalam volume yang besar. 

Dalam pemaparan empat tahun kinerja Kemkominfo, Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Semuel Abrijani Pangerapan menuturkan pihaknya sudah menapis ratusan ribu konten negatif yang ada di internet.

"Terkait dengan penapisan, saat ini kita sudah berhasil menapis 912.659 website. Kami juga bekerja sama dengan platform menyembunyikan pencarian soal konten pornografi," tuturnya saat di kantor Kemkominfo di Jakarta, Kamis (26/10/2018).

Kendati demikian, masih ada kemungkinan seseorang mengakses situs tersebut pornografi apabila mengetahui alamatnya. Oleh sebab itu, Kemkominfo masih akan terus melakukan pemblokiran situs yang bermuatan konten negatif tersebut.

Tidak hanya itu, Kemkominfo juga bekerja sama dengan sejumlah penyedia layanan untuk menangkis konten negatif yang ada platform-nya. Menurut Semuel, penanganan di platform-platform tersebut selama tahun ini juga mengalami peningkatan.

"Facebook dan Instagram tahun ini ada 6.123 penanganan, file sharing ada 517, Telegram ada 502, online ada 18, YouTube ada 1.530, BBM ada 5, dan Twitter ada 3.521," tutur pria yang akrab dipanggil Semmy tersebut.

Terkait konten pornografi, sejak tahun ini, Kemkominfo memang sudah menerapkan pembatasan hasil pencarian yang tampil di internet. Dengan kata lain, hasil pencarian kata kunci berbau pornografi di internet tidak akan dimunculkan.

Penerapan metode ini sendiri bekerja sama dengan penyedia jasa internet yang ada di Indonesia. Alasannya, metode ini akan memakai penutupan berbasis domain name system (DNS).

Jumlah Konten Negatif Diklaim Menurun Drastis Jelang Pilpres 2019

Dirjen Aptika Kemkominfo Semuel Abrijani Pangerapan. Liputan6.com/Jeko I.R.

Banyak yang menyangsikan musim Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 bakal dicoreng dengan beredarnya konten negatif. Dalam hal ini, berita bohong alias hoaxmenjadi biang keroknya.

Namun demikian, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) menjamin hal tersebut tidak akan terjadi.

Disampaikan Direktur Jenderal (Dirjen) Aplikasi dan Informatika (Aptika) Kemkominfo Semuel Abrijani Pangerapan, jika dibandingkan dengan tahun lalu (jelang Pilkada di 2018), jumlah konten negatif yang ada pada tahun ini sangat menurun drastis.

"Waktu jelang Pilkada 2018 itu ada hampir 16.000 lebih (konten negatif), kebanyakan berita hoax.Sekarang ini nyaris tidak ada, paling cuma mentok di puluhan dan itu pun sudah ditanggulangi," ujar pria yang karib disapa Semmy tersebut kepada Tekno Liputan6.com pada Senin (27/8/2018).

Menurunnya jumlah konten negatif tersebut, diklaim Semuel, menandakan bahwa masyarakat Indonesia kini mulai teredukasi dan tidak mudah termakan informasi dari sumber yang sembarangan. 

"Jadi, mereka sudah bisa menilai dan memilih yang mana yang kredibel dan yang mana yang harus dibuang jauh-jauh," tegasnya.

Lantas, meski jumlah konten negatif menurun, bukan berarti Semuel dan pihaknya berdiam diri saja.

Kemkominfo pada poin ini akan terus berupaya melakukan antisipasi jika konten negatif berpotensi kembali menyebar. 

"Yang bisa lakukan adalah terus menjaga keberlangsungan lingkungan siber. Selain itu, para politisi juga harus menjaga situasi dengan baik agar tidak ada pelanggaran yang bisa memecahbelahkan masyarakat," tukas Semuel.

Terkait penindakan konten negatif yang ditangani, Semuel mengungkap pihaknya terus menerima aduan konten negatif berdasarkan skala urgensi.

"Jadi ya tergantung urgensinya, bisa beberapa jam. Kalau (konten negatifnya) bisa mengancam keselamatan orang dan membuat huru hara, itu wajib ditanggulangi sesegera mungkin," imbuh Semuel.

Warganet Kini Bisa Adukan Konten Negatif via Qlue

Ki-ka: Dirjen Aptika Kemkominfo Semuel Abrijani Pangerapan dan CEO Qlue Rama Raditya. Liputan6.com/Jeko I.R.

Bersamaan dengan berita di atas, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) baru saja mengumumkan penandatanganan nota kesepahaman kerjasamanya dengan Qlue dengan meluncurkan dashboard khusus pelaporan konten negatif.

Langkah ini merupakan ekspansi upaya Kemkominfo dalam mengajak masyarakat berperan serta memerangi konten negatif yang menjamur di ranah digital.

Untuk diketahui, Kemkominfo sendiri sudah memiliki layanan khusus di mana pengguna bisa mengadukan konten negatif.

Layanan tersebut bernama Aduan Konten, yang hadir dalam beberapa platform: email (aduankonten@mail.kominfo.go.id), Twitter, dan juga aplikasi.

Dengan adanya dashboard Qlue tersebut, platform pelaporan aduan konten kini semakin beragam untuk diakses. Apalagi, Qlue juga telah mengantongi lebih dari 600 ribu pengguna aktif yang tersebar di seluruh Indonesia.

Dirjen Aplikasi dan Informatika (Aptika) Semuel Abrijani Pangerapan, berkata pihaknya ingin mencerdaskan pengguna internet dengan hadirnya dashboard Qlue ini.

Terlebih, Semuel juga mengungkap kalau kini ada sekitar 800.000 situs di Tanah Air yang telah terindikasi dengan konten negatif. Banyaknya konten tersebut jelas menunjukkan banyak oknum yang telah menyalahgunakan internet untuk keuntungan pribadi dengan menyebarkan konten-konten negatif yang meresahkan masyarakat.

"Kita ingin pengguna jangan mudah percaya (dengan konten negatif) dan semoga dengan hadirnya dashboard ini, partisipasi masyarakat terhadap konten negatif semakin besar," ujar pria yang karib disapa Semmy tersebut di Jakarta, Senin (27/8/2018).

Pada kesempatan yang sama, CEO Qlue Rama Raditya mengakui kalau Qlue merupakan aplikasi yang belum pernah masuk ke dalam ranah aduaan konten di dunia maya.

(Dam/Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polisi Ungkap Penyebab Pasti Tewasnya Satu Keluarga di Palembang

Posted: 25 Oct 2018 08:55 PM PDT

Liputan6.com, Palembang - Kasus pembunuhan satu keluarga yang tewas tertembak di Komplek Kebun Sirih, Bukit Sangkal Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) mulai menemukan titik terang.

Polresta Palembang bekerjasama dengan Polda Sumsel mengusut tuntas kasus ini, sejak dilaporkan terjadi pembunuhan pada hari Rabu (24/10/2018).

Diungkapkan Kasat Reskrim Polresta Palembang Kompol Yon Edi, jenazah keempat korban, FR (45), MG (42), RF (18) dan KT (11) sudah selesai diautopsi.

"Hasil autopsi sudah keluar. Dan seperti kata Kapolda Sumsel Irjen Pol Zulkarnain Adi Negara, FR memang terbukti bunuh diri usai membunuh istri dan kedua anaknya," ujarnya kepada Liputan6.com, Kamis (25/10/2018).

Dokter tim Forensik Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Palembang, Kompol Mansyuri mengatakan, FR menembak anggota keluarganya dan bunuh diri dari jarak yang sangat dekat.

Karena peluru yang ditembakkan menembus tempurung kepala dengan kedalaman sekitar 30 centimeter, saat pembunuhan satu keluarga itu terjadi.

"Ada empat proyektil yang bersarang di otak keempat korban. Tapi tidak sampai tembus ke kepala belakang. Ini ditembakkan dari jarak dekat," ujarnya.

Namun dia tidak bisa memastikan siapa korban pertama yang dibunuh FR. Namun diketahui sebelum menembakkan kepalanya menggunakan senjata api (senpi) jenis Revolver, owner CV Frantincom ini membunuh istrinya di atas kasur kamarnya terlebih dahulu.

Usai diautopsi, keempat jenazah pembunuhan satu keluarga ini diserahkan ke keluarga korban. Ada empat peti jenazah yang dibawa dari ruang instalasi forensik RS Bhayangkara Palembang. Namun sayang, seluruh anggota keluarga enggan komentar.

Dari informasi yang didapatkan, keempat jenazah akan dibawa ke RS RK Charitas Palembang untuk didoakan sebelum dikebumikan.

 

Sosok yang Ramah

FR berfoto bersama burung dan hewan peliharaannya di depan rumahnya semasa hidup (Dok. Instagram @frans_amat / Nefri Inge)

Saat pembunuhan terjadi pada Rabu dini hari, tidak ada satu orang pun yang mendengar suara tembakan FR. Termasuk dua asisten rumah tangga FR, Dewi Safitri dan Sarah, yang tinggal di rumah tersebut.

Sama halnya dengan para tetangga, yang baru tahu kejadian penembakan itu pada Rabu pagi sekitar pukul 06.00 WIB.

Icang, tetangga korban sempat kaget ketika tahu FR sekeluarga tewas di dalam rumah dengan luka tembakan. Selama ini, FR sekeluarga tidak pernah punya masalah apapun dengan warga sekitar.

Bahkan FR termasuk orang yang mudah bersosialisasi, ramah, dan sosok warga yang baik. Mantan pengusaha sparepart komputer ini juga tidak pelit mengeluarkan dana pribadi untuk aktivitasnya.

"Yang kita tahu, FR itu banyak koleksi burung kicau, pernah membiayai turnamen burung kicau dan mendanai klub futsal untuk persiapan mengikuti kompetisi. Kita tidak menyangka saja seperti ini," ujar Icang.

 

Simak juga video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FP1 MotoGP Australia: Marquez-Pedrosa Jatuh, Vinales Tercepat

Posted: 25 Oct 2018 08:47 PM PDT

Liputan6.com, Phillip Island - Rider Movistar Yamaha, Maverick Vinales menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas pertama MotoGP Australia di Phillip Island, Jumat (26/10/2018).

Dalam sesi latihan bebas pertama MotoGP Australia, catatan waktu Vinales, yakni satu menit 29,952 detik. Dia unggul tipis 0,037 detik dari Jack Miller.

Sementara rider Repsol Honda Team, Marc Marquez sempat mengalami kendala di tikungan enam. Sang juara dunia MotoGP 2018 terlalu tajam ketika menikung yang membuatnya kehilangan keseimbangan.

Meski sempat lolos dari kecelakaan, Marquez menemui kendala besar di tikungan kesepuluh. Sang juara terjatuh dan menghantam tanah dengan keras, tapi dia masih bisa berdiri.

Rekan Marquez, Dani Pedrosa sempat mengalami kecelakaan di tikungan pertama. Akibat kecelakaan, Pedrosa terlempat dari 10 besar.

Lihat hasil sesi latihan bebas pertama MotoGP Australia di halaman berikut.

 

Hasil FP1 MotoGP Australia

Berikut Hasil FP1 MotoGP Australia:

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Marak OTT KPK, PSI: Bukti Kegagalan Partai Lama

Posted: 25 Oct 2018 08:46 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPP Partai Solidaritas Indonesia ( PSI) Tsamara Amany menilai, maraknya operasi tangkap tangan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) merupakan bukti kegagalan partai lama. Proses rekrutmen internal partai disebut masih bermasalah.

"Parpol bahkan belum berkomitmen menghadirkan politisi yang bersih, baik untuk legislatif maupun eksekutif," kata Tsamara dalam keterangan tertulis, Jumat (26/10/2018).

Tsamara menyoroti bagaimana partai lama memiliki kebiasaan rekrutmen di ruang yang tak terjamah publik. Politisi muda itu menuding mahar politik bermain di dalamnya.

"Kita tidak tahu apa yang terjadi dan dibicarakan. Tapi kabar yang santer beredar selalu melibatkan sejumlah uang sebagai mahar. Tak ada uang, tak ada pencalonan. Partai harus berani membuka sistem rekrutmen caleg secara transparan untuk menghindari kecurigaan," katanya.

Mahar politik tersebut yang membuat politikus menghalalkan segala cara untuk balik modal. Sementara, partai lama itu bukannya introspeksi diri malah menyerang penegak hukum sebagai kriminalisasi.

"Ini kembali menjadi bukti bahwa mereka tak punya komitmen pada pemberantasan korupsi," ucap Tsamara.

Tradisi Baru PSI

Tsamara mengaku PSI menghadirkan tradisi baru melalui rekrutmen terbuka. Proses tersebut disiarkan secara langsung di media sosial, dan melibatkan panelis independen. Contoh panelis yang pernah dihadirkan adalah mantan Wakil Ketua KPK Bibit Samad Rianto.

Dia mengklaim selama proses rekrutmen di PSI tak ada mahar. "Kalau kita mau benar, benahi sejak hulu, dari proses rekrutmen," pungkasnya.

Tsamara mengklaim partai baru seperti PSI sebagai antitesis partai lama yang tak jauh-jauh dari politik uang. Komitmen itu ditunjukkan dengan mendukung larangan caleg mantan koruptor.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jokowi Minta Milenial Ciptakan Teknologi Penggerak Ekonomi

Posted: 25 Oct 2018 08:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengajak generasi muda atau milenial untuk mengembangkan kreativitas khususnya dalam bidang teknologi dan inovasi. Sebab, sektor ini yang akan menjadi penggerak ekonomi Indonesia ke depan.

Hal tersebut dia ungkapkan saat memberikan sambutan di acara Ideafest 2018 yang berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta, Jumat (26/10/2018).

Saat mengunjungi sejumlah booth di pameran ini, Jokowi mengakut kaget melihat banyaknya produk teknologi yang‎ ternyata sudah mampu dihasilkan oleh anak bangsa.

"Saya langsung masuk ke pameran, saya terkaget-kaget banyak lompatan-lompatan, banyak loncatan-loncatan, yang semua dikelola, di-manage anak-anak muda, kaum milenial," ujar.

‎Menurut Jokowi, teknologi yang dihasilkan oleh para anak bangsa ini yang nantinya akan menjadi penggerak ekonomi Indonesia ke depan. Terlebih di tengah era digitalisasi dan revolusi industri ke-4.

"Dan saya meyakini yang menggerakkan Indonesia ke depan adalah saudara-saudara semuanya. Saya selalu ingin belajar, tapi kecepatan perubahan cepat sekali betul menurut McKinsey, kecepatan revolusi industri 4.0 itu lebih cepat 3.000 kali dibandingkan revolusi industri pertama," jelas dia.

Jangan Cuma Jadi Pasar

Presiden Jokowi memberi pidato saat merayakan Hari Musik Nasional 2017 di Istana Negara, Jakarta, Kamis (9/3). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Oleh sebab itu, Jokowi berpesan agar para generasi muda terus meningkatkan kreativitasnya di bidang teknologi. Sehingga Indonesia tidak hanya menjadi pasar dari produk-produk teknologi yang diciptakan negara lain.

"Saya titip kita hati-hati, kita jangan ketinggalan. Saya yakin Ideafest adalah forum yang bicara invoasi dan teknologi, bicara visi-visi ke depan basis teknologi, menyusun strategi ide, gagasan agar menjadi sebuah kenyataan," kata Jokowi.

"Saya tahu, saya merasakan bahwa di hadapan saya ini adalah orang-orang yang akan menggerakkan itu menjadi sebuah kenyataan," tandas dia.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal MotoGP Australia: Menanti Rossi Vs Dovizioso

Posted: 25 Oct 2018 08:45 PM PDT

Liputan6.com, Sydney - Gelaran MotoGP musim ini belum usai meski Marc Marquez telah ditahbiskan sebagai juara dunia. Para pembalap MotoGP akan melahap sirkuit Phillip Island, Australia akhir pekan ini.

Dengan Marquez sudah menjadi juara, persaingan mengerucut kepada Valentino Rossi dan Andrea Dovizioso untuk finis sebagai runner up di akhir musim. Meskipun, Marquez pastinya akan tetap tampil ngotot di Phillip Island nanti.

Di sirkuit ini, Rossi masih memegang rekor pemenang terbanyak bersama Casey Stoner. Pembalap Movistar Yamaha ini tercatat telah menang enam kali di Phillip Island di kelas MotoGP.

Sementara itu, Dovizioso masih berada di atas angin ketimbang Rossi. Pembalap Ducati ini unggul sembilan poin dari Rossi yang ada di peringkat ketiga dengan 185 poin.

"Setelah di Motegi, tujuan saya adalah tetap di urutan kedua kejuaraan, karena Rossi kini semakin mendekat, hanya sembilan poin. Dan di sini, Phillip Island, saya menduga Yamaha akan melaju kuat," ujar Dovi seperti dikutip Tuttomotoriweb.

Rossi dan para pembalap MotoGP lainnya mulai turun di Phillip Island pada latihan bebas, Jumat (26/10/2018) waktu setempat. Sesi kualifikasi akan dimulai, Sabtu (27/10/2018).

Berikut jadwal MotoGP Australia akhir pekan ini.

Balapan MotoGP akan berlangsung di Phillip Island, Australia akhir pekan ini (Twitter/Yamaha MotoGP)

Kamis (25/10/2018)

13:00, jumpa pers

Jumat (26/10/2018)

07:55 -08:40, latihan bebas pertama

12:05 -12:50, latihan bebas kedua

Sabtu (27/10/2018)

07:55 - 08:40, latihan bebas ketiga

11:30 - 12:00, latihan bebas keempat

12:35 - 12:50, latihan bebas keempat

13:00, jumpa pers

Minggu (28/10/2018)

07:40 - 08:00, pemanasan

12:00, balapan

Klasemen MotoGP

1 Marc Marquez Repsol Honda Team 296
2 Andrea Dovizioso Ducati Team 194
3 Valentino Rossi Movistar Yamaha MotoGP 185
4 Maverick Vinales Movistar Yamaha MotoGP 155
5 Cal Crutchlow LCR Honda 148
6 Danilo Petrucci Alma Pramac Racing 133
7 Johann Zarco Monster Yamaha Tech3 133
8 Jorge Lorenzo Ducati Team 130
9 Alex Rins Team Suzuki Ecstar 118
10 Andrea Iannone Team Suzuki Ecstar 113
11 Dani Pedrosa Repsol Honda Team 95
12 Alvaro Bautista Angel Nieto Team 83
13 Jack MillerAlma Pramac Racing 74
14 Franco Morbidelli EG 0,0 Marc VDS 38
15 Pol Espargaro Red Bull KTM Factory Racing 35
16 Tito Rabat Reale Avintia Racing 35
17 Hafizh Syahrin Monster Yamaha Tech3 34
18 Aleix Espargaro Aprilia Racing Team Gresini 32
19 Bradley Smith Red Bull KTM Factory Racing 23
20 Takaaki Nakagami LCR Honda 19
21 Scott Redding Aprilia Racing Team Gresini 12
22 Mika Kallio Red Bull KTM Factory Racing 6
23 Karel Abraham Angel Nieto Team 5
24 Katsuyuki Nakasuga Yamaha Factory 2
25 Michele Pirro Ducati Team 1
26 Sylvain Guintoli Suzuki Ecstar 0
27 Thomas Luthi EG 0,0 Marc VDS 0
28 Stefan Bradl Honda 0
29 Xavier Simeon Reale Avintia Racing 0

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dibantu Kevin Aprilio, Wanita Ini Bikin Tongkrongan untuk Anak Muda

Posted: 25 Oct 2018 08:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Nama Kevin Aprilio didaulat sebagai duta 'In out Clothing', toko fashion anak muda yang ada di Jakarta. Pemilik In Out Clothing tersebut adalah desainer Indah Widiastuti. Dirinya pun banyak mendapatkan masukan dari Kevin Aprilio sebagai seorang sahabat dalam membuka gerai bisnisnya ini.

Kevin Aprilio memang banyak membantu sahabat-sahabatnya yang ingin maju dalam bidang fashion dan dunia anak muda. Salah satunya adalah ketika Indah membuka tempat bernama KI-RE Hause.

"Mas Kevin Aprilio sih selalu membantu aku. Tapi sekarang dia lagi sibuk dengan bisnis digital-nya. Kemarin-kemarin saat aku memiliki program sosial, dia banyak membantu," kata Indah Widiastuti saat pembukaan KI-RE Hause di kawasan Bekasi, Jawa Barat, belum lama ini.

 

 

Simak video menarik berikut ini:

Komunikasi

(Instagram/kevinaprilio)

Saat memiliki kesulitan dalam menjalankan bisnisnya ini, Indah Widiastuti tak segan untuk meminta bantuan putra Addie MS dan Memes ini. Meski sibuk, keduanya masih sering berkomunikasi untuk mendiskusikan suatu hal.

"Saat ini kita memang punya kegiatan masing-masing. Mas Kevin Aprilio orangnya selalu membantu apalagi kalau aku punya kegiatan sosial. Komunikasi sama dia masih jalan," ujarnya.

Anak Muda

Indah Widiastuti membuka KI-RE Hause.

Lebih lanjut, Indah Widiastuti menjelaskan jika bisnis baru yang dimilikinya memang untuk segmen anak muda. Dirinya ingin anak muda bisa mengunjungi sebuah tempat dengan berbagai kebutuhan yang ada.

"Ki-Re Hause ini memang segmennya anak muda. Tempat nongkrong, one stop. Bisa nongkrong, nyalon, fashion, ngerjain tugas kampus dan hang out," ujar Indah.

Diakui oleh Indah usaha yang dijalaninya ini terinspirasi dengan masa kecil dan remajanya di Bumi Serambi Mekah.

"Aku ingin kebiasaan meminum kopi di Aceh bisa ditularkan di sini.  Dari kecil sudah biasa ngopi. Aku tinggal di Aceh Utara dekat Gayo, di situ tempat dihasilkan kopi terbaik," pungkasnya.

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bos CIA Lapor Hasil Analisis Dugaan Suara Saat Khashoggi Dibunuh ke Trump, Isinya?

Posted: 25 Oct 2018 08:40 PM PDT

Liputan6.com, Washington DC - Direktur CIA Gina Haspel dikabarkan telah menjelaskan secara langsung kepada Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump pada Kamis 25 Oktober, mengenai apa yang telah dia pelajari tentang pembunuhan jurnalis Jamal Khashoggi, lapor juru bicara Gedung Putih Sarah Sanders dalam sebuah pernyataan resmi.

Haspel mengunjungi Turki untuk menyelidiki kematian Khashoggi, dan Washington Post melaporkan pada Rabu 24 Oktober malam, bahwa Haspel --saat berada di Turki-- mendengar audio yang diduga direkam saat proses interogasi dan pembunuhan Khashoggi.

Dikutip dari CBS News pada Jumat (26/10/2018), Trump menyebut tindakan menutup-nutupi kematian Khashoggi sebagai salah satu 'kongkalikong terburuk dalam sejarah", dan mengatakan dia akan berkonsultasi dengan Kongres tentang apa yang harus dilakukan terhadap Saudi sebagai tanggapannya.

Di saat bersamaan, Kementerian Luar Negeri AS telah mengumumkan akan mencabut visa 21 warga Arab Saudi yang diduga terkait dengan kematian Jamal Khashoggi.

Sanders mengatakan kepada wartawan di Gedung Putih pada Kamis pagi, bahwa Haspel bertemu dengan presiden di agenda briefing intelijen rutinnya pada pukul 11.30 waktu setempat. Di tempat dan waktu yang sama, Menteri Luar Negeri Mike Pompeo juga dilaporan turut hadir, namun informasi mengenai apa yang dibicarakan, belum disampaikan ke publik hingga saat ini.

Menurut sumber yang dekat dengan Gedung Putih, sebagaimana dikutip dari BBC pada hari Jumat, Presiden Trump secara umum mengambil pendekatan observasi dalam menanggapi kasus pembunuhan Jamal Khashoggi.

Di sisi lain, Trump juga diketahui enggan menghentikan penjualan senjata ke Arab Saudi, meski Gedung Putih telah mengancam konsekuensi berat bagi mereka yang bertanggung jawab atas kematian Khashoggi.

 

Simak video pilihan berikut: 

 

Hubungan yang Kian Menegang

Jamal Khashoggi, wartawan Arab Saudi yang hilang sejak 2 Oktober di Istanbul, Turki (AP/Hasan Jamali)

Kasus pembunuhan Jamal Khashoggi telah menekan hubungan Arab Saudi dengan AS dan sekutu lainnya.

Pada Selasa 23 Oktober, Presiden Trump menyuarakan kritik terkuatnya sejauh ini terhadap pemerintah Arab Saudi, dan mendesak Putra Mahkota Mohammed bin Salman harus tahu apa yang sedang terjadi dalam skandal pembunuhan Khashoggi.

Trump mengatakan kepada Wall Street Journal: "Ya, pangeran (Mohammed bin Salman) melakukan banyak hal di tahapan (penyelidikan) ini. Tapi dia harus berpegang pada komitmennya untuk menyelesaikan kasus ini."

Sementara itu, Kantor berita Turki Anadolu mengatakan pada hari Kamis bahwa 38 anggota staf di konsulat Saudi di Istanbul telah diperiksa sebagai saksi.

Namun, hingga kini, masih belum ditemukan tanda-tanda keberadaan jasada Jamal Khashoggi.

Fokus penyelidikan terbaru kini menyasar pada sebuah sumur di taman tengah Gedung Kosnulat Saudi, dan sumur serupa di kediaman resmi konsul jenderal Negeri Petrodolar.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

iPhone XR Sepi Peminat

Posted: 25 Oct 2018 08:34 PM PDT

Liputan6.com, Sydney - iPhone XR resmi dijual di sejumlah negara, namun antrean penjualannya terpantau sepi. Apple Stores di Australia misalnya, tidak terlihat antrean sama sekali pada saat hari penjualan pertama, Jumat (25/10/2018) waktu setempat.

Padahal, Apple menawarkan sesuatu yang sedikit berbeda pada peluncuran sebelumnya. Lebih banyak pilihan warna dan ramah dikantong. Bisa dibilang ini merupakan penawaran terbaik dalam beberapa tahun terakhir.

Mengutip laman Cnet, Apple Store di Sydney yang berada di tengah kota, terlihat sepi sesaat sebelum pintu dibuka. Sebelumnya, iPhone XS dan iPhone XS Max yang diluncurkan pada bulan lalu, banyak orang mengantre untuk membeli.

Menurut staf di toko, sebagian besar pelanggan datang untuk mengambil pre-order pada waktu yang telah dialokasikan sebelumnya (sistem yang juga dimiliki Apple untuk peluncuran iPhone XS dan iPhone XS Max).

Bisa jadi, antrean tidak terlalu penting bagi mereka, mengingat waktu tunggu bagi pemesan iPhone XR online adalah tiga hingga lima hari, tidak sampai berminggu-minggu seperti beberapa peluncuran iPhone sebelumnya.

Atau kemungkinan, iPhone XR adalah seri termurah dari seri iPhone 2018 sehingga kurang menjadi perhatian para fanboy atau para penggila produk Apple.

Pre-order iPhone XR Kalah Saing dari iPhone XS

Pengunjung mencoba iPhone XR saat peluncuran produk baru Apple di Apple Headquarters, Cupertino, California (12/9). iPhone XR dapat dipesan per 19 Oktober di beberapa negara dan mulai tersedia pada 26 Oktober 2018. (AP Photo/Marcio Jose Sanchez)

Pre-order iPhone XR telah digelar sejak Jumat (19/10/2018), tapi jumlah yang memesan dilaporkan tidak melebihi XS dan XS Max.

Hal ini memicu sejumlah perkiraan yakni tidak terlalu banyak konsumen tertarik, atau Apple sengaja menyiapkan lebih banyak perangkat untuk peluncuran iPhone XR pada Jumat (26/10/2018).

Analis terkemuka, Ming-Chi Kuo, menilai tidak terlalu tingginya pre-order iPhone XR disebabkan kedua faktor tersebut. Dalam sebuah laporannya yang dipublikasikan pada Senin (22/10/2018), Kuo memperkirakan pre-order iPhone XR berhasil melampaui iPhone 8 dan 8 Plus.

Di sisi lain, pesanan terhadap iPhone XR sedikit lebih rendah daripada iPhone XR dan XS Max. Namun, hal ini dinilai bukan hal buruk.

Menurut Kuo, pesanan awal iPhone XS memang lebih tinggi, tapi jumlahnya menurun secara signifikan setelah peluncuran. iPhone XR, di sisi lain, pesanan awalnya memang lebih kecil, tapi diprediksi akan mengarah pada angka penjualan lebih stabil dalam jangka panjang.

Hal ini disebabkan harga iPhone XR lebih terjangkau, sehingga dapat menarik konsumen yang memiliki budget terbatas.

Kuo memperkirakan Apple mengapalkan sekira 36 juta - 38 juta unit iPhone XR pada kuartal IV 2018, naik dari ekspektasi sebelumnya sekira 33 juta - 35 juta. Selain itu, ia memperkirakan pesanan terhadap iPhone XR akan tetap kuat sepanjang kuartal I 2019.

 

Harga Jual iPhone XR

IPhone XS (kiri) dan XS Max diperlihatkan saat peluncuran produk baru Apple di California (12/9). iPhone XS dan XS Max tersedia tiga warna (gold, silver, abu-abu) dan tiga konfigurasi memori (64GB, 256GB, dan 512GB). (AP Photo/Marcio Jose Sanchez)

Apple memulai pre-order iPhone XR pada Jumat (19/10/2018). Konsumen yang tertarik bisa melakukan pre-order melalui berbagai jalur, termasuk Apple.com dan aplikasi Apple Store.

Apple menjelaskan rincian pre-order iPhone XR, termasuk harga dan tanggal peluncuran di berbagai negara.

Berikut rincian harga jualnya:

iPhone XR 64GB: US$ 749 atau berkisar Rp 11, 3 juta (asumsi kurs Rp 15,192 per US$ 1)

iPhone XR 128GB: US$ 799 / Rp 12 jutaan

iPhone XR 256GB: U$ 899 / Rp 13,6 juta

Sementara pre-order dimulai pada 19 Oktober, penjualan perdananya akan digelar pada 26 Oktober 2018 di lebih dari 50 negara dan teritorial, termasuk Albania, Bulgaria, Kanada, Tiongkok, Jepang, Selandia Baru, Singapura, Afrika Selatan, Inggris, dan Amerika Serikat.

Tahap selanjutnya adalah Israel, dengan penjualan perdana pada 1 November. Kemudian, negara-negara lain akan bisa mendapatkan langsung iPhone XR pada 2 November 2018, termasuk Kamboja, Myanmar, Korea Selatan dan Vietnam.

Berdasarkan informasi baru ini, iPhone XR setidaknya belum akan hadir di Indonesia secara resmi hingga 2 November 2018.

iPhone XR merupakan salah satu smartphone dengan layar besar, yang pernah dimiliki Apple. Daya tarik utama lain smartphone ini adalah harga jual lebih murah dibandingkan iPhone XS dan XS Max, serta memiliki fitur dual-SIM.

(Isk/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pasokan Bertambah, Harga Cabai di Pasar Kebayoran Lama Turun

Posted: 25 Oct 2018 08:31 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kenaikan pasokan menurunkan harga cabai di Pasar Kebayoran Lama, Jakarta, Jumat (26/10/2018) ini. Harga komoditas cabai seperti cabai rawit merah, cabai rawit hijau dan cabai merah keriting terpangkas Rp 5 ribu per kilogram (kg).

Hal itu diungkapkan Surati (50), pedagang sayur di Pasar Kebayoran Lama. Dia mengatakan, harga cabai rawit merah yang dijual turun jadi Rp 30 ribu per kg.

"Rawit merah Rp 30 ribu (per kg), baru hari ini. Tadinya Rp 35 ribu (per kg). Stok banyak, tapi pasarnya sepi. Yang biasa beli gede itu penjual makanan doang. Kalau orang (buat) makan mah belinya sedikit, paling Rp 5 ribu," tutur dia kepada Liputan6 com.

Penurunan harga juga terjadi pada cabai rawit hijau dari Rp 40 ribu per kg menjadi Rp 35 ribu per kg. Begitu juga dengan cabai merah keriting, yang terpotong dua hari dari Rp 45 ribu per kg jadi Rp 40 ribu per kg.

Kondisi serupa diutarakan Uus (50), seorang pedagang sayur di pasar yang sama. Ia menyatakan, harga cabai rawit merah di tempatnya sudah dijual Rp 35 ribu per kg sejak kurang lebih sepekan lalu.

"Masih sama (harganya) yang lain juga, udah semingguan. Cabai rawit hijau Rp 35 ribu per kg, kalau cabai merah keriting Rp 40 ribu per kg," ungkapnya.

Sedangkan untuk komoditas sayur lain yakni produk bawang, harganya hingga kini masih standar.

Surati dan Uus menjual bawang merah di harga Rp 25 ribu per kg, bawang putih bulat Rp 25 ribu per kg, dan bawang putih cutting Rp 30 ribu per kg.

Begitu pula dengan tomat dan kentang, yang keduanya tawarkan Rp 10 ribu per kg. Sedikit berbeda dengan kentang, dimana Surati menawarkan kentang Dieng seharga Rp 14 ribu per kg. Sedangkan Uus menjual kentang biasa di angka Rp 12 ribu per kg.

Pakai Aplikasi, Panen Cabai Petani Naik 20 Persen

Harga cabai jelang akhir pekan ketiga Juli 2018 (Foto:Liputan6.com/Maulandy R)

Kemajuan teknologi kini tidak hanya dirasakan oleh masyarakat di perkotaan. Melalui aplikasi Sistem Informasi Pertanian Indonesia (SIPINDO), para petani hortikultura di wilayah pedesaan juga bisa merasakan manfaat teknologi dalam pengelolaan lahan pertaniannya.

Ketua Yayasan Bina Tani Sejahtera, Edwin Saragih mengatakan, dengan memanfaatkan aplikasi, SIPINDO, para petani mampu meningkatkan hasil panen dan mengurangi biaya produksinya. Ini telah dirasakan oleh para petani cabai, tomat dan timun di wilayah Jawa Timur.

"Dari 10 demplot (demonstration plot) di wilayah Jawa Timur, itu ada petani yang hasil panennya meningkat 5 persen, 10 persen, 20 persen. Ada yang (hasil panennya) sama tapi ada penghematan biaya di pupuk," ujar dia di kawasan Tebet, Jakarta, Jumat (12/10/2018).

Dia mengatakan, peningkatan ini karena petani bisa menyiapkan secara lebih akurat kebutuhan benih dan pupuk melalui pemanfaatan aplikasi SIPINDO. Sebab, aplikasi ini menyajikan informasi yang dibutuhkan petani seperti mengetahui tingkat kesuburan tanah agar lebih hemat dalam menggunakan pupuk, serta mendapat informasi mengenai perkiraan cuaca hingga harga dan tren permintaan komoditas di pasaran.

‎"Ini meningkat produksinya karena pemberian pupuknya lebih berimbang. Selama ini petani kan hanya berdasarkan perkiraan, padahal lahannya butuh pupuk jenis tertentu agar memberikan hasil panennya bisa lebih besar," kata dia.

Sejak diperkenalkan pada tahun lalu, aplikasi ini telah dimanfaatkan lebih dari 14 ribu petani di berbagai wilayah. Diharapkan pada akhir 2019, aplikasi ini dapat membantu sekitar 100 ribu petani Indonesia.

"14 ribu itu masih terbilang kecil, mungkin di bawah 5 persen dari total petani, yang jumlahnya jutaan orang di seluruh Indonesia. Jadi potensinya masih sangat besar," ‎ungkap dia.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hal Penting Saat Bikin Sertifikat Tanah

Posted: 25 Oct 2018 08:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Pada dasarnya ada empat hal penting saat bikin sertifikat tanah yang perlu Anda perhatikan. Dan hal ini tentunya perlu diketahui oleh Anda yang baru atau akan membeli rumah, apalagi jika ternyata surat tanahnya belum Sertifikat Hak Milik atau SHM.

Jika belum, segera bikin sertifikat. Bukan apa-apa, bukti kepemilikan tanah yang paling kuat adalah sertifikat. Tapi juga tidak mutlak. Sertifikat baru dianggap sah apabila tidak ada tuntutan pihak lain yang menyebabkan sertifikat tersebut batal atau cacat hukum.

Mau beli rumah? Mengajukan KPR? Atau mengurus legalitas tanah? Cek panduan lengkapnya di sini!

Biaya pengurusan sertifikat sendiri ditentukan langsung oleh pihak Badan Pertanahan Nasional (BPN). Nominal pengurusannya berbeda, tergantung luas tanah dan lokasinya. Jumlah yang harus dibayar umumnya sudah mencakup biaya pengukuran, biaya panitia, dan biaya pendaftaran.

Dasar Hukum Kepemilikan Tanah

Mungkin bagi Anda yang belum pernah mengurus sertifikat tahapannya terlihat ruwet, padahal pada kenyataannya sangat mudah. Atau bila Anda membeli rumah dengan bantuan jasa agen properti profesional, maka saat proses pengurusan balik nama atau bikin sertifikat, mereka juga dapat membantu Anda.

Namun pada dasarnya ada empat poin penting yang perlu diperhatikan saat bikin sertifikat tanah, seperti:

  • Status/Dasar Hukum atas Kepemilikan Tanah Hal ini untuk mengetahui dengan dasar apa tanah tersebut diperoleh: jual-beli, hibah, warisan, atau tukar-menukar. Termasuk di dalamnya riwayat kepemilikan tanah.
  • Identitas Pemegang Hak Disebut juga kepastian subyektif. Gunanya untuk memastikan siapa pemegak hak atas tanah tersebut dan apakah dia benar-benar mendapatkan tanah dengan sah.

Prosedur Penerbitan Sertifikat

  • Prosedur Penerbitan Prosedur harus memenuhi azas pembeli sitas, yaitu dengan mengumumkan kepada kantor kelurahan atau pertanahan setempat tentang adanya permohonan hak atas tanah tersebut agar pihak lain yang merasa keberatan dapat mengajukan sanggahan sebelum pemberian hak (sertifikat) itu diterbitkan. Pengumuman tersebut hanya perlu untuk pemberian sertifikat baru, bukan balik nama.

Itulah beberapa hal yang perlu diperhatikan saat bikin sertifikat tanah. Dan untuk penjelasan lengkapnya, temukan artikelnya di sini, hanya di Rumah.com.

 

Hanya Rumah.com yang percaya Anda semua bisa punya rumah

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

NBA: Dibekuk Celtics, Thunder Kalah Lagi

Posted: 25 Oct 2018 08:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Oklahoma City Thunder belum berhasil memetik kemenangan perdana di NBA 2018-2019. Russell Westbrook cs kalah tragis dari Boston Celtics 95-101 pada lanjutan NBA, Jumat (26/10/2018) pagi WIB, meski nyari selalu unggul sepanjang pertandingan.

Bermain di kandang sendiri,Chesapeake Energy Arena, Thunder sebenarnya tampil baik di kuarter pertama dan kedua. Thunder unggul hingga 16 poin saat jeda babak pertama.

Praktis Celtics tidak pernah bisa unggul di dua kuarter awal. Namun petaka terjadi di kuarter tiga. Celtics secara luar biasa mampu bangkit dimotori Jayson Tatum.

Celtics melesakkan 40 poin berbanding 23 di kuarter tiga. Pasukan Brad Steven berbalik unggul setengah bola lewat layup Marcus Morris di akhir kuarter tiga. Celtis melesakkan tujuh tembakan tiga angka di kuarter tiga.

Di kuarter empat, Thunder mampu kembali unggul lagi. Namun layup Kyrie Irving saat laga tersisa 50 detik membuat Celtics menyamakan skor.

Celtics kemudian unggul tiga poin melalui tembakan tiga angka Morris dengan tersisa 27 detik. Sejak saat itu Celtics tak lagi terkejar.

Westbrook

Tatum jadi bintang kemenangan Celtics dengan 24 poin. Morris menyusul dengan 21 angka. Di kubu Thunder Paul George mencetak 22 poin.

Westbrook tampil buruk dengan hanya 13 angka, 15 rebound dan delapan assists. Akurasi tembakannya sangat memalukan hanya lima tambakan yang masuk dari 20.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ayah Meninggal Dunia, Arumi Bachsin: You're in God Side Now, Pa...

Posted: 25 Oct 2018 08:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Rudi Bachsin, ayahanda Arumi Bachsin, meninggal dunia pada Jumat (26/10/2018) pagi hari ini. Rasa kehilangan mulai menyelimuti bintang film Bestfriend? itu.

Melalui Instagram Stories, Arumi Bachsin menampilkan foto ayahnya semasa hidup. Istri wakil gubernur Jawa Timur Terpilih Emil Dardak ini juga menuliskan kalimat menyentuh.

"You're in God side now pa. I'll miss u," tulis Arumi Bachsin.

Ungkapan duka tersebut seolah menggambarkan rasa kehilangan Arumi Bachsin terhadap ayahandanya.

 

 

 

 

Menyayangi Ayah

ungkapan duka Arumi Bachsin (Instagram/ @arumi_arumi_94)

Di Instagram Stories, Arumi Bachsin juga menuliskan kembali ungkapan duka cita atas kepergian sang ayah.

"Aries Aliruddin Bachsin. A friend, husband, father and datuk. 26-10-2018. Rest In Peace. Love u pa," tulis Arumi Bachsin.

Rumah Duka

ungkapan duka Arumi Bachsin (Instagram/ @arumi_arumi_94)

Belum diketahui apa penyebab ayahanda Arumi Bachsin meninggal dunia. Saat ini, jenazah Rudi Bachsin disemayamkan di rumah duka di bilangan Kalibata, Jakarta Selatan.

Arumi sendiri juga belum menjawab pertanyaan Liputan6.com via Whatsapp yang dikirimkan sejak Jumat pagi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Instalasi Spesial Nonotak di Wave of Tomorrow 2018

Posted: 25 Oct 2018 08:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Wave of Tomorrow 2018, festival seni berbasis teknologi telah dimulai sejak 19 Oktober 2018 lalu. Salah satu penampilan yang mencuri atensi pengunjung adalah duo kreator asal Perancis, Nonotak.

Duo yang beranggotakan Noemi Schipfer dan Takami Nakamoto tersebut awalnya akan menyuguhkan karya instalasi bertajuk Window. Namun, usai tampilan musik Shiro dapat sambutan hangat, mereka terpukau dan terinspirasi untuk mengubah total instalasi bernama Wave.

"Kami merasa tersanjung dengan sambutan audiens Jakarta yang sangat antusias saat pertunjukan musik bertajuk SHIRO kami hadirkan di atas panggung Wave of Tomorrow 2018. Ini menjadi salah satu show spesial kami di Asia, untuk itu kami ingin membagi kenangan indah ini melalui sebuah karya instalasi yang kami sajikan pertama kalinya di dunia bernama WAVE," ujar Takami saat ditemui di Tribrata Grand Ballroom pada 22 Oktober 2018.

Karya Nonotak jadi salah satu persembahan yang hadir dengan paduan cahaya, musik, serta instalasi yang apik. Banyak pengunjung yang terkagum-kagum dan mengabadikan momen dalam potret ataupun video. Terkait besarnya antusiasme, Maharani dari Bale Project selaku konsultan seni untuk Wave of Tomorrow mengungkapkan apresiasinya.

"Kami merasa puas jika nama besar seperti Nonotak bisa terkesan dengan apa yang Wave of Tomorrow hadirkan. Setidaknya, visi yang kami bawa untuk menjadi wadah bagi kreator pada bidang seni berbasis teknologi untuk bisa melampaui batasnya sudah tercapai," jelas Maharani.

Penampilan Nonotak di Wave of Tomorrow adalah kali pertama tidak hanya di Indonesia, tetapi juga Asia Tenggara. Sebelumnya, duo tersebut telah singgah di 26 negara termasuk Jepang, Amerika, Perancis yang dikenal sebagai kiblat perkembangan industri New Media Art.

Selain aksi memukau Nonotak, Wave of Tomorrow 2018 yang mengusung tema batas akan hadir hingga 28 Oktober 2018. Turut menghadirkan karya beberapa sajian musik seperti Stars & Rabbit, Glenn Fredly, Bradley Zero dan lainnya.

Wave of Tomorrow 2018 digelar oleh Level7 bekerja sama dengan Bale Project dibuka dari pukul 15:00 WIB pada hari kerja dan pukul 11:00 WIB pada akhir pekan, dengan harga tiket sebesar Rp 50 ribu pada hari kerja dan Rp 100 ribu pada Jumat, Sabtu, dan Minggu. Informasi lebih lanjut mengenai line up, jadwal, performa musik, dan tiket, dapat diakses melalui website http://www.waveoftomorrow.id.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Kewalahan, Pria Vietnam Diserbu Ratusan Monyet

Posted: 25 Oct 2018 08:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Turis asal Vietnam ini memberi makan puluhan monyet di Phuket, Thailand hingga kewalahan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Beredar Surat KPK Panggil Jenderal Tito Karnavian, Polri: Itu Palsu

Posted: 25 Oct 2018 08:28 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo menyatakan, surat pemanggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap Kapolri Jendral Tito Karnavian yang beredar di media sosial Whatsapp tidaklah benar alias hoaks.

Dedi sendiri sudah mengkonfirmasi langsung ke lembaga antirasuah terkait surat yang beredar tersebut.

"Saya sudah konfirmasi kepada KPK mengenai surat itu. Ternyata surat, stempel dan tandatangan yang ada di dalam surat itu semuanya palsu," tutur Dedi dalam pesan singkat, Jumat (26/10/2018).

Dalam surat tersebut, Kapolri Jenderal Tito Karnavian disebut terlibat tindak pidana korupsi penerimaan suap petinggi CV Sumber Laut Perkasa yang menyeret Basuki Hariman dan Patrialis Akbar, saat menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya. Dia pun akan dimintai keterangan sebagai tersangka.

Surat panggilan itu memiliki nomor surat Spgl/5511/Dik.01.00/40/10/2018 dan ditandatangani Direktur Penyidikan KPK atas nama Panca Putra S tanggal 29 Oktober 2018. Lengkap dengan stempel KPK.

Tito diminta memenuhi panggilan penyidik pada Jumat 2 November 2018 di Gedung KPK.

 

Respons KPK

Surat pemanggilan palsu KPK untuk Kapolri Jenderal Tito Karnavian (istimewa)

Juru Bicara KPK Febri Diansyah turut menyatakan bahwa surat yang beredar itu tidaklah benar.

"Surat itu tidak benar. Penomorannya keliru, tandatangan dan stempel juga salah dan KPK tidak pernah pengeluarkan surat tersebut," ujar Febri melalui pesan singkat.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sinopsis Sinetron SCTV Penakluk Hati Episode Jumat 26 Oktober 2018: Abadi Merasa Bersalah pada Kasih

Posted: 25 Oct 2018 08:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Cerita Penakluk Hati makin seru. Abadi, Doni, dan Ridwan dibawa ke ruang BP. Mereka dimintai keterangan soal penyerangan itu. Doni bilang ini semua gara-gara Abadi yang punya banyak musuh. Sementara Ridwan hanya bicara dalam hati, berharap agar Abadi dikeluarkan dari sekolah. Ridwan senang karena sekolah menyiapkan surat panggilan orangtua Abadi.

Sementara itu, Kasih masih shock sekali di kelas. Abadi yang mendekat dan meminta maaf, malah dimarahi Tasya. Rupanya Tasya marah besar kepada Abadi yang nyaris membuat Kasih celaka. Hari itu, Tasya menunjukan sikap tidak suka kepada Abadi. Bahkan saat pulang pun, Kasih tidak boleh ikut Abadi. Kasih pulang ikut mobil Tasya, sementara Abadi mengawal di belakang. Abadi benar-benar merasa bersalah kepada Kasih.

Masih di Penakluk Hati, Johan yang kesal karena aksinya digagalkan oleh polisi, segera membubarkan gengnya agar tidak terendus polisi.  Kekesalanya juga ditumpah ke bapaknya yang tak lain adalah Pak Wira. Di sini Pak Wira minta Johan ikhlas menerima kondisi Pak Wira, tidak usah menuruti dendam.

Sayangnya Johan malah marah, bahkan sangat tidak senang saat Johan dibandingkan dengan Adi yang selama ini sering membantu Pak Wira. Johan belum tahu Adi itu adalah Abadi yang selama ini bantu-bantu Pak Wira.

Esoknya Bu Broto ke sekolah karena mendengar kabar online yang dibaca Haki bahwa sekolah Abadi diserang. Bu Broto langsung tersinggung saat Abadi malah memilih Bude Yuni untuk menghadap pihak sekolah, bukan dirinya selaku ibu kandung. Bude Yuni mengalah, dan memilih mengobrol dengan Kasih.

Keseran Penakluk Hati patut terus diikuti...

 

Skorsing Sekolah

Adegan sinetron Penakluk Hati (Starvision)

Kasih diam-diam takut kehilangan Abadi, saat Bude Yuni bilang kalau Abadi biasanya akan minta pindah sekolah jika teman-temanya terancam. Abadi hanya diskors. Selama Abadi menjalani skorsing sekolah, Ridwan yang semula bisa berdekat dengan Kasih, ternyata salah. Selalu ada saja cara Abadi memberi perhatian ke Kasih, meski orangnya tidak ada.

Pak Broto Marah Besar

Adegan sinetron Penakluk Hati (Starvision)

Haki yang melihat Abadi makan alakadarnya di bengkel, mengajak Abadi makan di resto. Saat menuju resto sambil membawa motor, Johan lihat Abadi. Abadi segera melesat, karena tidak mau Haki ikut terlibat masalah dengan Johan.

Abadi senang karena Johan tidak bisa mengejarnya. Malang, ternyata Pak Broto papa Abadi dan Haki melihat. Dia mencegat Abadi dan marah besar kepada Abadi yang udah ajak Haki naik motor.

Untung Selamat

Adegan sinetron Penakluk Hati (Starvision)

Kasih curiga ada sesuatu dengan Abadi yang terlihat rapuh. Kasih berhasil menghibur. Esoknya, Ridwan yang tahu Kasih bakal pulang dengan Tasya, kembali berulah.

Tepat saat Johan hendak mencelakai rem motor Abadi, dia senyum karena rem motor Abadi sudah putus lebih dulu. Berarti Abadi punya banyak musuh. Hingga kemudian, Kasih yang ikut Abadi nyaris celaka. Mereka jatuh, untung selamat.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

China Bahas Perdagangan Bebas dengan Palestina, Bagaimana Sikap ke Israel?

Posted: 25 Oct 2018 08:16 PM PDT

Liputan6.com, Yerusalem - Pemerintah China dikabarkan setuju untuk memulai pembicaraan perdagangan bebas dengan Palestina. Hal itu disampaikan oleh Beijing pada Rabu 24 Oktober, dalam sinyal terbaru Negeri Tirai Bambu yang berusaha meningkatkan keterlibatan politik dan ekonominya di Timur Tengah.

Para pejabat perdagangan dari kedua belah pihak menandatangani nota kesepahaman selama kunjungan Wakil Presiden China Wang Qishan ke Timur Tengah, awal pekan ini, sebagaimana dikutip dari South China Morning Post pada Kamis (25/10/2018).

Wang, yang mengawasi upacara penandatanganan dengan Perdana Menteri Otorita Palestina Rami Hamdallah di Ramallah, mengatakan bahwa China akan terus mendukung negosiasi damai dan perwujudan "solusi dua negara" antara Palestina dan Israel.

Menurut kantor berita resmi Palestina WAFA, Hamdallah mendesak Beijing untuk memainkan peran yang lebih besar dalam proses perdamaian Israel-Palestina.

Dia juga meminta China mendukung rencana Presiden Palestina Mahmoud Abbas untuk mengadakan konferensi internasional tentang perdamaian di Timur Tengah.

Di sisi lain, Wapres Wang mengatakan bahwa China akan mendukung pembangunan Palestina, serta dengan senang hati mempersilakan negara itu terlibat dalam inisiatif "One Belt One Road", yang merupakan rencana ambisius Presiden Xi Jinping untuk mengembangkan dan membiayai proyek-proyek infrastruktur di seluruh Asia, Afrika dan Eropa.

"Perusahaan-perusahaan China juga akan kami dorong untuk berinvestasi di Palestina," kata Wapres Wang.

Kunjungan Wang dilakukan di tengah meningkatnya ketegangan di Timur Tengah, yang membuat Iran, Suriah, Irak dan Turki terlibat dalam konflik geopolitik dengan Israel dan Palestina.

Wang memulai perjalanannya ke wilayah Timur Tengah pada hari Senin di Israel, di mana ia mengunjungi Kota Tua Yerusalem, termasuk Tembok Barat dan Gereja Makam Suci.

 

Simak video pilihan berikut: 

 

China Menghindari Terlibat Konflik

Palestina (iStock)

Tidak seperti Amerika Serikat, menurut pengamat, China cenderung menghindari keterlibatan dalam konflik politik di kawasan Timur Tengah, dan sebagai hasilnya Beijing mampu mempertahankan hubungan baik dengan Israel dan Palestina.

Li Shaoxian, Direktur Lembaga Penelitian China-Arab di Universitas Ningxia di China barat laut, mengatakan sikap di atas adalah tradisi diplomatik dan protokol bagi pejabat tinggi China untuk mengunjungi Israel dan Palestina.

Hal tersebut juga merupakan kepentingan China untuk memainkan peran dalam proses perdamaian, yang menemui jalan buntu sejak AS mengakui Yerusalem sebagai ibu kota Israel dan merelokasi kedutaannya ke sana.

"Ini adalah langkah yang seimbang untuk mengunjungi Tepi Barat," kata Li. "Karena AS memindahkan kedutaannya ke Yerusalem (dari Tel Aviv) pada bulan Mei, proses perdamaian di Timur Tengah hampir mati, dan dalam situasi itu China pasti ingin memainkan peran dalam proses perdamaian."

Sementara itu, Wapres Wang diperkirakan akan menghadiri pertemuan ke-4 Komite Bersama China-Israel pada Kerjasama Inovasi dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu di Yerusalem, yang menurut Li, akan membantu memperkuat hubungan ekonomi Beijing dengan Tel Aviv, khususnya di sektor teknologi.

"Dengan hubungan ekonomi yang lebih erat, pengaruh politik China di kawasan ini (Timur Tengah) juga akan tumbuh," katanya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Jamu Real Betis, AC Milan Keok di Kandang Sendiri

Posted: 25 Oct 2018 08:15 PM PDT

Pemain Real Betis, Sergio Canales (kiri) membawa bola melewati pemain AC Milan Fabio Borini dan Diego Laxalt saat bertanding dalam Grup F Liga Europa di Stadion San Siro, Milan, Italia, Kamis (25/10). AC Milan kalah 1-2. (AP Photo/Antonio Calanni)

Pemain Real Betis, Sergio Canales (kiri) membawa bola melewati pemain AC Milan Fabio Borini dan Diego Laxalt saat bertanding dalam Grup F Liga Europa di Stadion San Siro, Milan, Italia, Kamis (25/10). AC Milan kalah 1-2. (AP Photo/Antonio Calanni)

Pemain AC Milan, Gonzalo Higuain (kiri) berebut bola dengan pemain Real Betis Sergio Canales saat bertanding dalam Grup F Liga Europa di Stadion San Siro, Milan, Italia, Kamis (25/10). AC Milan kalah 1-2. (AP Photo/Antonio Calanni)

Pemain AC Milan, Gonzalo Higuain (kiri) berebut bola dengan pemain Real Betis Sergio Canales saat bertanding dalam Grup F Liga Europa di Stadion San Siro, Milan, Italia, Kamis (25/10). AC Milan kalah 1-2. (AP Photo/Antonio Calanni)

Pemain AC Milan, Fabio Borini (tengah) menahan Gonzalo Higuain saat mencoba mendekati pemain Real Betis Aissa Mandi (kiri) saat bertanding dalam Grup F Liga Europa di Stadion San Siro, Milan, Italia, Kamis (25/10). (AP Photo/Antonio Calanni)

Pemain AC Milan, Fabio Borini (tengah) menahan Gonzalo Higuain saat mencoba mendekati pemain Real Betis Aissa Mandi (kiri) saat bertanding dalam Grup F Liga Europa di Stadion San Siro, Milan, Italia, Kamis (25/10). (AP Photo/Antonio Calanni)

Wasit Bas Nijhuis memberikan kartu kuning kepada pemain AC Milan Gonzalo Higuain (kiri) saat bertanding melawan Real Betis dalam Grup F Liga Europa di Stadion San Siro, Milan, Italia, Kamis (25/10). AC Milan kalah 1-2. (AP Photo/Antonio Calanni)

Wasit Bas Nijhuis memberikan kartu kuning kepada pemain AC Milan Gonzalo Higuain (kiri) saat bertanding melawan Real Betis dalam Grup F Liga Europa di Stadion San Siro, Milan, Italia, Kamis (25/10). AC Milan kalah 1-2. (AP Photo/Antonio Calanni)

Pemain Real Betis merayakan gol Toni Sanabria ke gawang AC Milan saat bertanding dalam Grup F Liga Europa di Stadion San Siro, Milan, Italia, Kamis (25/10). AC Milan kalah 1-2. (AP Photo/Antonio Calanni)

Pemain Real Betis merayakan gol Toni Sanabria ke gawang AC Milan saat bertanding dalam Grup F Liga Europa di Stadion San Siro, Milan, Italia, Kamis (25/10). AC Milan kalah 1-2. (AP Photo/Antonio Calanni)

Pelatih Real Betis Enrique Stein Solar (ketiga kanan) berbicara dengan pemain AC Milan Gonzalo Higuain di akhir pertandingan Grup F Liga Europa di Stadion San Siro, Milan, Italia, Kamis (25/10). Real Betis menekuk AC Milan. (AP Photo/Antonio Calanni)

Pelatih Real Betis Enrique Stein Solar (ketiga kanan) berbicara dengan pemain AC Milan Gonzalo Higuain di akhir pertandingan Grup F Liga Europa di Stadion San Siro, Milan, Italia, Kamis (25/10). Real Betis menekuk AC Milan. (AP Photo/Antonio Calanni)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gol Loftus-Cheek Bikin Pelatih Chelsea Makin Pusing

Posted: 25 Oct 2018 08:15 PM PDT

Liputan6.com, London - Manajer Chelsea, Maurizio Sarri makin pusing dalam memilih pemain. Saat ini, banyak pemain di berbagai posisi memiliki karakter sama seperti di sektor gelandang.

Pemain terakhir yang tampil impresif adalah gelandang serang Ruben Loftus-Cheek. Pemain internasional Inggris itu menjadi pahlawan kemenangan Chelsea atas BATE Borisov dini hari tadi dengan memborong tiga gol alias hat-trick.

Ciamiknya penampilan Loftus-Cheek membuat Sarri berada dalam sorotan. Itu karena pria Italia itu jarang memberikan kesempatan bermain kepada pemain 22 tahun tersebut di Chelsea.

Sarri pun mengakui bahwa dirinya tak bisa memberikan porsi bermain yang adil bagi semua pemainnya. Itu karena keterbatasan kuota di sepak bola.

"Saya memiliki sedikit masalah. Saya harus memasang 11 pemain di starting eleven. Saya mempunyai 28 pemain. Saya tak tahu bagaimana mengatasi masalah ini. Saya bisa minta bermain dengan 15 atau 16 pemain!" ujar Sarri seperti dikutip laman resmi Chelsea.

"Saya memiliki masalah taktikal dengan karakteristik para gelandang kami. Kami harus memecahkan masalah ini. Mereka harus memperbaiki sisi defensif, dan di masa depan mungkin saya bisa memasang Ross Barkley dan Loftus-Cheek di starting eleven secara bersamaan," katanya.

 

Soal Loftus-Cheek

Ruben Loftus-Cheek (Glyn KIRK / AFP)

Lebih lanjut, Sarri juga mengakui dirinya disorot perihal sedikitnya kesempatan bermain yang didapat Loftus-Cheek musim ini.

"Saya tahu fans mencintainya, tentu saja, karena ia merupakan lulusan akademi. Itu normal," kata Sarri soal Loftus-Cheek.

"Masalah saya tetap sama. Sangat sulit untuk memecahkan masalah taktikal tanpa peningkatan di sisi defensif dari ketiga gelandang ini. Kami bisa mencoba, tapi mungkin kami membutuhkan latihan dan saya butuh kerja sama dari para pemain," ujarnya.

Sumber: Bola.net

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Volume Penjaminan Perum Jamkrindo Capai Rp 110,1 triliun

Posted: 25 Oct 2018 08:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta BUMN yang bergerak dalam bisnis penjaminan, Perum Jamkrindo mencatatkan kinerja yang positif hingga September 2018. Tercatat volume penjaminan naik.

Volume penjaminan hingga September 2018 tercatat sebesar Rp 110,137 triliun, meningkat 8,9 persen dibandingkan volume penjaminan pada September 2017.

Volume penjaminan pada September 2018 terdiri dari penjaminan KUR Rp 41,3 triliun dan penjaminan non-KUR Rp 68,8 triliun. Adapun, total aset Jamkrindo hingga Septeber 2018 mencapai Rp 15,51 triliun.

Kinerja yang positif ini tidak terlepas dari konsistensi Perum Jamkrindo untuk terus mendampingi usaha mikro, kecil, dan menengah serta koperasi agar bisa meningkatkan skala usaha.

Direktur Utama Perum Jamkrindo Randi Anto sebelumnya menjelaskan, komitmen Perum Jamkrindo mendampingi UMKM sejalan dengan lini bisnis penjaminan kredit kepada UMKM, baik Kredit Usaha Rakyat (KUR) maupun non-KUR.

"Pendampingan terhadap UMKM diperlukan supaya UMKM bisa meningkatkan skala usaha sehingga kontribusinya terhadap perekonomian nasional secara agregat akan makin besar," ujar Randi dalam keterangannya, Jumat (26/10/2018).

Yang terbaru, untuk mewujudkan komitmen mendampingi UMKM, Perum Jamkrindo memulai rangkaian kegiatan pendataan dan pelatihan di 6 kota di Indonesia dengan menggelar pendataan dan pelatihan di Semarang, Jawa Tengah, Kamis, 25 Oktober 2018.

Secara berturut-turut, pendataan dan pelatihan UMKM akan diselenggarakan di Aceh, Bandung, Yogyakarta, Samarinda, dan Surabaya.

 

Kepala Divisi Manajemen Risiko, Pemeringkatan UMKM, dan Konsultasi Manajemen Perum Jamkrindo Ceriandri Widuri menuturkan, pendataan dilakukan dalam rangka scoring dan pemeringkatan UMKM.

Sementara, pelatihan diberikan untuk menjamin usaha berkelanjutan sehingga layak mendapatkan pembiayaan dari lembaga keuangan. Profil UMKM akan menjadi pegangan bagi Perum Jamkrindo UMKM mengajukan kredit ke lembaga keuangan.

"Dari pendataan dan pelatihan di 6 kota tersebut, kami berharap ada sekitar 1.200 UMKM baru yang datanya bisa masuk ke Perum Jamkrindo," pungkas Ceriandri. 

Jamkrindo Targetkan Caplok Usaha di Luar Sektor UMKM

Perum Jamkrindo meraih penghargaan WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) untuk laporan keuangan tahun 2016.

Direktur Utama Perusahaan Umum Jaminan Kredit Indonesia (Perum Jamkrindo), Randi Anto memaparkan, pihaknya mulai dapat mencaplok pasar-pasar di luar sektor Usaha, Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) pada 2018.

Ini berkat ada regulasi baru, yakni Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 35 Tahun 2018 tentang peran Perusahaan Umum Jaminan Kredit Indonesia.

Adapun dalam aturan tersebut, Jamkrindo diberi wewenang untuk melakukan berbagai bentuk usaha penjaminan, mulai dari penjaminan pinjaman yang disalurkan oleh koperasi simpan pinjam atau koperasi yang mempunyai unit usaha simpan pinjam kepada anggotanya, hingga penjaminan kredit dan/atau pinjaman program kemitraan yang disalurkan oleh Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

"Artinya, kalau kita misal ambil sub-kontraktornya karya, sub-kontraktornya BUMN, itu bisa. Kalau yang sebelum peraturan itu enggak bisa, dan itu yang sekarang cukup banyak," ungkap dia di Gedung Jamkrindo, Kemayoran, Jakarta, Senin (10/9/2018).

Randi pun melanjutkan, pihaknya mencatatkan volume penjaminan kredit bagi sektor UMKM dalam kurun waktu Juli-Agustus 2018 sebesar Rp 98 triliun, atau meningkat dari periode yang sama tahun lalu sekitar Rp 70 triliun.

"Itu kira-kira tumbuh di angka sekitar 22 persen. Jumlahnya dari sekitar Rp 70 triliun jadi Rp 98 triliun," sebut dia.

Target pertumbuhan 22 persen itu, ia mengatakan, akan terus menjadi patokan bagi Jamkrindo hingga akhir 2018. Randi menyebutkan, target total volume penjaminan hingga akhir 2017 kemarin adalah sebesar Rp 135 triliun. Bila dikalkulasikan, maka tahun ini Jamkrindo menargetkan volume total penjaminan mencapai Rp 156 triliun.

"Sampai akhir tahun kita (target) tumbuh sekitar 22 persen. Kalau tahun lalu, target total sampai Desember 135 triliun," ujar dia.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3: Viral Sosok PNS Tampan Asal Bandung

Posted: 25 Oct 2018 08:02 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Junita Aditya, seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) asal Bandung ini menjadi viral di jejaring sosial. Pemuda yang bekerja di bagian Dinas Kesehatan Bandung Barat tersebut menarik perhatian karena sosoknya yang memesona dan tampan.

Sebelum menjadi seorang PNS, Junna ternyata merupakan seorang penyiar radio. Bahkan ia juga perna tertarik dengan dunia tarik suara. Setelah lulus menjadi PNS, Junna kerap membagikan aktivitasnya melalui akun Instagram-nya.

Dari situlah potret Junna menjadi pusat perhatian terutama dikalangan para wanita.

Artikel tentang viral sosok PNS tampan asal Bandung menjadi yang paling terpopuler di kanal Citizen6, Liputan6.com.

Disusul dengan artikel kedua terpopuler yakni cara mengecek tingkat stresmu hari ini. Sedangkan artikel tentang enam tingkah konyol saat bapak-bapak masak di dapur menempati ketiga terpopuler.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. Viral Sosok PNS Tampan Asal Bandung, Bikin Wanita Kesengsem

PNS viral (foto: instagram @junnaaditya)

Baru-baru ini sedang viral seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) asal Kota Bandung yang memiliki wajah tampan dan memesona. Ia adalah Junna Aditya, pria yang bekerja sebagai PNS pada Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung Barat.

Sosok Juna mulai menjadi sorotan publik usai aktif di media sosial dan memiliki jumlah pengikut lebih dari 100 ribu orang. Tak hanya parasnya yang tampan, Junna juga merupakan seorang PNS yang multitalenta.

Selengkapnya..

Saksikan Video Pilihan di Bawah ini:

 

2. Seberapa Stres Kamu Hari Ini, Bisa Cek di Sini

Ilustrasi stres (iStockphoto/hobo_018)

Stres atau depresi memang bisa dialami seseorang dengan beragam alasan, seperti tekanan pekerjaan, masalah percintaan atau lainnya. Tiap orang tentu memiliki tingkat stres yang berbeda, nah ingin tahu betapa stresnya kamu hari ini?

Tes sederhana melalui gambar ini bisa menguji tingkat stres yang kamu rasakan. Yuk dicoba.

Selengkapnya..

3. Super Kocak, 6 Tingkah Konyol Saat Bapak-Bapak Masak di Dapur

(Foto: Prestigeholics/Facebook) Kelakukan kocka kalau cowok turun ke dapur.

Urusan dapur biasanya lebih banyak dilakukan para kaum hawa. Namun kaum pria juga tak kalah jago saat urusan memasak. Buktinya para pria ini sampai punya sejumlah ide kreatif saat memasak di dapur yang tentunya bikin kita ketawa ngakak. 

Selengkapnya..

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Suzuki GSX-R150 Kepincut Pasang ABS Seperti Honda CBR150?

Posted: 25 Oct 2018 08:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - PT Astra Honda Motor meluncurkan Honda CBR150R facelift beberapa waktu lalu. Tak tampilan yang berubah, sportbike tersebut juga mendapat fitur keselamatan baru, yaitu ABS.

Dengan demikian, produk pabrikan berlogo sayap itu menjadi sportbike Honda 150cc pertama di dunia yang menerapkan fitur ABS. Selain itu, Honda CBR150R juga dibekali ESS untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan.

Mengutip dari Greatbiker.com, hal serupa kabarnya juga akan dilakukan oleh pabrikan rivalnya, Suzuki pada GSX-R150. Ya, motor sport 150cc itu akan mendapat fitur ABS, namun tanpa ESS.

Sebenarnya, ABS bukanlah hal baru bagi Suzuki GSX-R150 karena telah digunakan di Taiwan. Bahkan, Suzuki GSX-R125 di Eropa juga dibekali fitur tersebut. Padahal, keduanya didatangkan dari Indonesia.

Jadi, bukan tak mungkin bahwa PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) 2W akan meluncurkan Suzuki GSX-R150 ABS dalam waktu dekat, atau bahkan November mendatang dalam gelaran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2018.

Namun, dengan penggunaan ABS, harga Suzuki GSX-R150 akan melonjak tajam. Pasalnya, selisih harga antara Honda CBR150R ABS dan non-ABS mencapai Rp4 juta.

Saat ini, berdasarkan situs resmi SIS, Suzuki GSX-R150 di Indonesia ditawarkan dalam 2 varian. Pertama adalah Suzuki GSX-R150 Shuttered Key yang dibanderol Rp29,15 juta dan Suzuki GSX-R150 Keyless, Rp30,15 juta (OTR Jabodetabek).

Sumber: Otosia.com

 

 

AHM Hadirkan Facelift Honda CB150R Streetfire dan CBR250RR

PT Astra Honda Motor (AHM) secara resmi meluncurkan dua model facelift terbaru dari Honda CB150R Steeetfire dan CBR250RR di Hotel Holiday Inn Kemayoran, Kemayoran, Jakarta (13/7/2018).

Menurut President Director PT AHM Toshiyuki Inuma, new Honda CB150R Streetfire merupakan motor naked yang kini memiliki tampilan lebih gagah dan agresif.

 

"Kami menyematkan evolusi lebih baik pada detail desain maupun fitur pada naked bike Honda ini, seperti wavy disc brake, alumunium diecast pillon step bracket dan passing lamp swicth," ungkap Inuma saat peluncurannya.

Tak hanya itu, Inuma mengklaim, new Honda CB150R Streetfire juga telah dilakukan ubahan pada bagian posisi berkendara melalui penyesuaian posisi setang, namun tetap mempertahankan model yang hemat bahan bakar.

Sedangkan untuk model new Honda CBR250RR, Inuma juga menyatakan bahwa motor sport tersebut memiliki tampilan baru di beberapa bagiannya.

"Kami yakin new Honda CB150R Streetfire dan new Honda CBR250RR akan menjadi partner berkendara membanggakan bagi pecinta motor sport," ungkap Inuma.

  

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ketahuan, Meghan Markle Pakai Gaun Berlabel Harga 400 Euro

Posted: 25 Oct 2018 08:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Menjadi seorang putri kerajaan membuat Meghan Markle kerap terlihat memesona dengan pakaian yang dikenakannya. Namun apa jadinya jika gaun atau pakaian yang dikenakan masih memiliki label harga? 

Seperti yang terlihat saat Meghan Markle mengenakan gaun berwarna merah ketika mendarat di Tonga dalam rangkaian tur kerajaan Inggris bersama suaminya, Pangeran Harry, Kamis (25/10/2018).

Duchess of Sussex tersebut terlihat menyatu dengan bendera Tonga yang juga didominasi warna merah. Cara Meghan Markle berjalan turun dari pesawat hingga berjalan di karpet merah pun terlihat sangat anggun.

Selepas melewati karpet merah, Pangeran Harry dan Meghan Markle pun disambut oleh Putri Angelika Latufuipeka yang merupakan anak tertua dari Raja King Tupou VI dan Ratu Nanasipau'u Tuku'aho, di bandara ua'amotu.

Simak video menarik berikut ini:

Lupa

Meghan Markle. (dok. Instagram @swedishbritishfamilyroyal/Asnida Riani)

Tetapi sayangnnya, penampilan paripurna Meghan Markle ternoda karena dia lupa mencopot label harga dari gaun merah yang dikenakannya. Menyadari label harga masih menempel di gaunnya, Meghan Markle langsung mencopotnya.

 

Harga

Meghan Markle (Foto: Daniel LEAL-OLIVAS / AFP / POOL)

Dilansir dari Mirror.co.uk, Kamis (25/10/2018), harga yang tercantum dalam label tersebut ternyata Euro 400 atau setara dengan Rp 6,9 juta. 

Meskipun diwarnai insiden lupa mencopot harga, Meghan Markle tetap membuat semua mata tertuju padanya.

(Baca berita selengkapnya di www.jawapos.com)

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Korban Gempa Sulteng Bisa Huni 1.200 Hunian Sementara di Desember 2018

Posted: 25 Oct 2018 08:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tengah membangun 1.200 hunian sementara (Huntara) bagi korban gempa di Kota Palu, Kabupaten Sigi, dan Donggala, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng).

Huntara tersebut ditargetkan selesai bertahap dan sudah dapat dihuni mulai pertengahan Desember 2018.

"Sebanyak 1.200 unit huntara yang dibangun pada tahap pertama ini diproyeksikan dapat menampung 14.400 keluarga. Huntara yang dibangun dengan model knockdown berukuran 12 x 26,4 meter persegi, dibagi menjadi 12 bilik dimana setiap biliknya akan dihuni oleh satu keluarga. Rencananya pertengahan Desember pengungsi sudah bisa masuk ke huntara," kata Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dalam keterangan tertulis, Jumat (26/10/2018).

Untuk mempercepat pembangunan huntara, masing-masing kontraktor dari BUMN Karya akan terus melakukan penambahan tenaga kerja sehingga waktu kerja dapat ditambah hingga malam hari dengan sistem shift.

Untuk di lokasi huntara di Daerah Petobo, Menteri Basuki mengatakan akan membangun sebanyak 70 unit dan terlihat sudah mulai berdiri 4 unit huntara yang tengah diselesaikan.

Disebutkannya, jumlah unit huntara yang dibangun akan bertambah dengan perkembangan data pengungsi yang membutuhkan. Huntara digunakan sebagai transit pengungsi dari tenda sampai dengan hunian tetap dan relokasi permukiman selesai.

Biaya pembangunan huntara per unit sekitar Rp 500 juta, dilengkapi 4 toilet, 4 kamar mandi, septik tank, tempat mencuci, dapur dilengkapi listrik 450 watt untuk setiap bilik.

"Untuk pemasangan listrik dan pembayarannya akan dikoordinasikan dengan Kementerian ESDM dan PLN, pasti ada kebijakan tersendiri untuk membantu pengungsi," tambah Menteri Basuki.

 

Fasilitas Lain

Sebanyak 1.500 unit hunian sementara (Huntara) kini telah berdiri di 18 lokasi terdampak gempa di Nusa Tenggara Barat (NTB). Dok Kementerian BUMN

Sementara itu, Ketua Satgas Penanggulangan Bencana Sulawesi Tengah Kementerian PUPR Arie Setiadi Moerwanto mengatakan, penghunian huntara tersebut akan dilakukan secara bertahap tanpa menunggu semua unit yang dibangun selesai.

Hal itu bertujuan untuk mempercepat pemindahan pengungsi dari tenda yang kondisinya kurang layak dan sebentar lagi akan memasuki musim hujan.

Huntara tersebut akan dibangun dengan sistem cluster pada lima zona dengan mempertimbangkan faktor ketersediaan lahan dan keamanan lokasi dari dampak gempa.

Setiap cluster yang terdiri atas 10 unit huntara (120 bilik), akan dibangun satu buah sekolah PAUD dan sebuah SD, tempat sampah, ruang terbuka untuk kegiatan warga, serta tempat parkir sepeda motor.

Kontruksi huntara juga tahan gempa dan mengakomodir cuaca Kota Palu yang panas karena berada di garis khatulistiwa.

Konstruksi akan menggunakan baja ringan dengan dinding berbahan glassfiber reinforced cement (GRC).

"Kita buat senyaman mungkin karena digunakan dalam jangka waktu cukup lama untuk 1 hingga 2 tahun sambil menunggu sampai relokasi hunian tetap yang dibangun Pemerintah selesai," ujar Arie.

Sedangkan untuk pembersihan Kota Palu, secara keseluruhan 65 persen sudah selesai meskipun di tiap area berbeda kondisi dan tingkat kesulitan yang dihadapi.

Sedangkan untuk rehabilitasi fasilitas publik, Arie mengatakan saat ini Kementerian PUPR tengah menyelesaikan laporan verifikasi teknis atas kondisi bangunan apakah masih layak atau tidak digunakan.

"Dari hasil verifikasi misalnya RSUD Anutapura, kondisi strukturnya sudah tidak bagus dan rusak berat harus diganti bangunan baru. Sementara RSUD Undata kerusakannya ringan, jadi hanya perbaikan-perbaikan arsitektural jadi sudah diaudit semua. Lalu ada Kampus IAIN yang terkena tsunami, hanya satu bangunan yang rusak berat, yakni Gedung Dakwah lama yang roboh dan akan dibangun baru," tuturnya.

 

Tonton Video Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Klasemen MotoGP: Dovizioso Tak Mau Disalip Rossi

Posted: 25 Oct 2018 08:00 PM PDT

Liputan6.com, Phillip Island - MotoGP Australia bakal berlangsung di Phillip Island, akhir pekan ini. Persaingan masih tetap seru, meski Marc Marquez sudah menobatkan diri sebagai juara dunia MotoGP 2018.

Persaingan memperebutkan status sebagai runner up MotoGP 2018 tentu masih panas. Posisi runner up MotoGP 2018 akan diperebutkan oleh Andrea Dovizioso (194 poin), Valentino Rossi (185 poin), Maverick Vinales (155 poin), dan Cal Crutchlow (148 poin).

Dovizioso tentunya tak mau disalip Rossi. Posisi rider Ducati itu memang belum aman. Pasalnya, kiprah buruk Dovi pada MotoGP Jepang memberikan jalan bagi The Doctor untuk mendekat. Saat ini, kedua pembalap hanya dipisahkan sembilan poin.

"Setelah di Motegi, tujuan saya adalah tetap di urutan kedua kejuaraan, karena Rossi kini semakin mendekat, hanya sembilan poin. Dan di sini, Phillip Island, saya menduga Yamaha akan melaju kuat," ujar Dovi, dilansir Tuttomotoriweb.

Phillip Island adalah sirkuit yang bersahabat dengan Rossi. Di semua kelas, pembalap asal Italia itu sudah delapan kali menang, terbanyak dibandingkan pembalap lain. Di musim lalu, ia juga mengakhiri balapan sebagai runner-up.

"Ini akan jadi ujian fundamental karena ini adalah lintasan yang selalu kami perjuangkan di masa lalu. Kami dalam momen positif, dari Brno kami selalu berjuang untuk kemenangan. Jadi, kami ingin terus seperti ini," ujar Dovizioso, rider MotoGP asal Italia itu.

Klasemen MotoGP

1 Marc Marquez Repsol Honda Team 296
2 Andrea Dovizioso Ducati Team 194
3 Valentino Rossi Movistar Yamaha MotoGP 185
4 Maverick Vinales Movistar Yamaha MotoGP 155
5 Cal Crutchlow LCR Honda 148
6 Danilo Petrucci Alma Pramac Racing 133
7 Johann Zarco Monster Yamaha Tech3 133
8 Jorge Lorenzo Ducati Team 130
9 Alex Rins Team Suzuki Ecstar 118
10 Andrea Iannone Team Suzuki Ecstar 113
11 Dani Pedrosa Repsol Honda Team 95
12 Alvaro Bautista Angel Nieto Team 83
13 Jack MillerAlma Pramac Racing 74
14 Franco Morbidelli EG 0,0 Marc VDS 38
15 Pol Espargaro Red Bull KTM Factory Racing 35
16 Tito Rabat Reale Avintia Racing 35
17 Hafizh Syahrin Monster Yamaha Tech3 34
18 Aleix Espargaro Aprilia Racing Team Gresini 32
19 Bradley Smith Red Bull KTM Factory Racing 23
20 Takaaki Nakagami LCR Honda 19
21 Scott Redding Aprilia Racing Team Gresini 12
22 Mika Kallio Red Bull KTM Factory Racing 6
23 Karel Abraham Angel Nieto Team 5
24 Katsuyuki Nakasuga Yamaha Factory 2
25 Michele Pirro Ducati Team 1
26 Sylvain Guintoli Suzuki Ecstar 0
27 Thomas Luthi EG 0,0 Marc VDS 0
28 Stefan Bradl Honda 0
29 Xavier Simeon Reale Avintia Racing 0

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cari Selamat, Ahmad Dhani Ajukan 3 Saksi Ahli Meringankan di Kasus Celetukan Idiot

Posted: 25 Oct 2018 08:00 PM PDT

Liputan6.com, Surabaya - Kepolisian Daerah Jawa Timur menerima pengajuan sejumlah saksi ahli dari pihak Ahmad Dhani Prasetyo untuk dimintai keterangan terkait kasus ujaran kebencian yang menjadikanya tersangka.

Kuasa hukum Ahmad Dhani, Aldwin Rahardian Megantara menyatakan, pihaknya mengajukan tiga saksi ahli yakni ahli informasi dan transaksi elektronik (ITE), ahli pidana, dan ahli komunikasi.

"Direspons cukup baik dan diagendakan waktu yang sinkron. Bisa seminggu atau dua minggu ke depan. Ahli dimintai keterangan untuk meringankan atau menguji apakah itu ada unsur pidana atau tidak," kata Aldwin di Mapolda Jatim, Surabaya, Kamis 25 Oktober 2018.

Ia mengaku optimistis saksi-saksi yang diajukan nantinya akan meringankan, bahkan bisa juga melepaskan kliennya dari jeratan hukum. Apalagi, kasus yang dituduhkan ke Ahmad Dhani dianggapnya tidak memenuhi unsur pidana.

"Insya Allah optimistis, karena dari awal tuduhan pasal ini banyak yang harus dichallenge. Sehingga kita anggap tidak masuk dalam ranah pidana. Karena subjek nama yamg disebut Mas Dhani. Mas Dhani gak jelas berkata untuk siapa," kata Aldwin dilansir Antara.

Aldwin menegaskan, saksi ahli yang diajukan kliennya sudah pasti akan diperiksa penyidik. Tetapi, apakah keterangan para ahli tersebut akan diterima penyidik atau tidak, menurutnya itu sepenuhnya kewenangan penyidik.

Jika pada akhirnya kesaksian tersebut diterima penyidik, dan membuktikan tidak ada unsur pidana dalm kasus tersebut, maka akan segera mengajukan surat penghentian penyidikan (SP3). Sehingga tersangka yang ditetapkan kepada kliennya benar-benar bisa gugur.

"Mudah-mudahan pada akhirnya bisa membuktikan bahwa ini tidak memenuhi unsur pudana. Jika itu memang terbukti, tentu nanti kita ajukan SP3," ujar Aldwin.

Sementara itu Ahmad Dhani menjelaskan, pertanyaan yang dilayangkan kepadanya adalah ulangan dari berita acara pemeriksaan (BAP). Yaitu terkait pernyataan idiot yang dilayangkan Dhani, dimaksudkan kepada siapa.

"Saya tetap pada BAP yang pertama bahwa yang disebut idiot itu orang-orang yang di hotel itu, yang menghalang-halangi saya ke luar hotel. Itu yang di dalam hotel bukan yang di luar hotel," kata Dhani.

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Bangunan Tua Ambruk Timpa Sembilan Rumah, Kok Bisa?

Posted: 25 Oct 2018 08:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Sebuah bangunan tua ambruk di Bogor, Jawa Barat. Akibatnya, sembilan rumah yang ada di bawahnya ikut tertimpa.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Telkomsel Hadirkan Layanan Telco Big Data

Posted: 25 Oct 2018 08:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Telkomsel mengumumkan Mobile Consumer Insight (MSIGHT), sebagai salah satu upaya mendukung transformasi digital Indonesia menuju revolusi industri 4.0.

Melalui partisipasi pada gelaran Tech in Asia (TIA) 2018 yang diadakan di Jakarta Convention Center, MSIGHT akan memperkenalkan kapabilitas dan manfaat dari layanan Telco Big Data kepada Komunitas Industri, Pemerintah dan Startup.

Era digital telah telah mendorong Indonesia ke arah revolusi industri 4.0 yang tandai dengan hadirnya sejumlah terobosan teknologi baru di sejumlah bidang, di antaranya adalah big data, IoT, robotika, kecerdasan buatan, blockchain, dan lainnya.

VP Data Insight and Interface Services Development Telkomsel, Mia Melinda mengatakan, "MSIGHT hadir sebagai portofolio bisnis Telkomsel yang menghadirkan layanan Telco Big Data.

Sebagai event yang berfokus kepada bisnis digital dan teknologi di Asia Tenggara, partisipasi MSIGHT pada TIA 2018 Jakarta diharapkan menjadi katalis dalam mendukung transformasi digital Indonesia menuju roadmap pemerintah Making Indonesia 4.0."

"Melalui pengembangan kapabilitas kami dalam kemitraan teknologi, MSIGHT sebagai unit yang beroperasi secara business to business (B2B) hadir untuk memberikan nilai tambah untuk lembaga-lembaga pemerintah dan sektor industri seperti keuangan, transportasi, e-Commerce, ritel, digital, periklanan, dan masih banyak lagi," tambah Mia dalam keterangan resminya, Jumat (25/10/2018).

Beberapa aplikasi bisnis dari informasi Big Data diantaranya digunakan untuk melakukan monitoring perubahan jumlah trafik pengunjung pusat, segmentasi konsumen berdasarkan profil tertentu, mengetahui perilaku digital konsumen, pola pergerakan konsumen antar lokasi, dan perilaku konsumen terhadap produk dan servis.

"Produk produk MSIGHT meliputi Risk insight, Mobility Insight, Lifestyle Insight, dan API marketplace, menawarkan berbagai manfaat bagi pelaku usaha mulai dari peruntukan marketing communication, business intelligence, maupun risk assessment," terangnya.

Lini produk Risk Insight fokus pada analisis terhadap profil risiko pelanggan dengan manfaat untuk mengelola risiko keuangan klien yang diwakili oleh produk Credit Score dan Location Score.

Mobility Insight fokus pada penyediaan insight tentang pergerakan pelanggan, baik berpindah maupun menetap pada suatu lokasi yang diwakili oleh produk Skyscraper Profiler.

Lifestyle Insight

Dirut Telkomsel Ririek Adriansyah, bersama jajaran direksi Telkomsel lain saat menjajal wahana showcase di Telkomsel 5G Experience Center, Jakarta. Liputan6.com/Jeko I.R.

Lifestyle Insight fokus pada penyediaan insight yang berhubungan dengan demografi dan minat pelanggan yang diwakili olehSyndicated insight.

Sementara, API Marketplace fokus pada penyediaan portal berbagai jenis layanan API telco dan non-telco yang dapat digunakan langsung oleh klien.

"Informasi big data yang kami peroleh akan dikelola secara anonim, agregat, dan efisien yang diolah menjadi informasi dan insight, serta diperbarui secara berkala. Kekuatan Telkomsel dalam menyelenggarakan big data adalah pada basis 178 juta pengguna atau mewakili sebagian besar pengguna data Internet di Indonesia," lanjut Mia.

Beberapa layanan Telco Big Data MSIGHT dalam tahun ini telah dimanfaatkan instansi pemerintah seperti Badan Pusat Statistik (BPS) dan Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) untuk melakukan studi secara lebih efisien dan mendapatkan sudut pandang yang lebih kaya, di mana aplikasinya diterapkan pada studi dampak makroekonomi dari penyelenggaraan Asian Games 2018.

"MSIGHT kami harapkan dapat menjadi solusi inovatif bagi kebutuhan industri dan pemerintahan dalam membantu pengambilan keputusan yang strategis, dengan lebih akurat, lebih cepat, dengan jangkauan yang lebih terarah dan tepat sasaran," terangnya.

"Melalui produk-produk MSIGHT kami berharap transformasi digital Indonesia dapat terwujud dengan memanfaatkan kelebihan dari Telco Big Data, dimana data bukan lagi faktor pelengkap, namun telah menjadi senjata utama untuk memenangi persaingan di berbagai bidang," pungkasnya.

Reporter: Fauzan Jamaludin

Sumber: Merdeka.com

(Jek)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kiat Biar Ibu Baru Sukses Berikan ASI Eksklusif

Posted: 25 Oct 2018 08:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Setiap ibu-ibu masa kini sebagian besar sudah memahami pentingnya memberikan ASI eksklusif ke buah hati. Sehingga, pasti ingin 'lulus' memberikan ASI selama enam bulan pertama kehidupannya.

Namun, banyak ibu yang juga mendengar kegagalan pemberian ASI eksklusif walau sudah berusaha sekuat mungkin. Nah, bagi Anda calon ibu atau wanita yang sedang hamil konselor laktasi Ameetha Drupadi berbagi tips agar bisa sukses ASI eksklusif.

"Yang paling utama itu adalah pengetahuan. Ada baiknya dipelajari saat hamil," itu pesan pertama dan utama yang disampaikan Ameetha dalam peluncuran suplemen pelancar ASI, Lactaboost di Jakarta Pusat.

Calon ibu bisa secara perlahan-lahan mempelajari cara menyusui yang baik, pelekatan yang betul hingga teknik menyusui. Lalu, mulai mempelajari kendala-kendala apa saja yang mungkin terjadi saat menyusui nanti.

"Jadi, kalau dari hamil sudah tahu kendalanya, sudah bisa diatasi terlebih dahulu atau sudah tahu cara mengatasinya nanti," tutur wanita lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanegara ini.

 

Saksikan juga video menarik berikut:

Dukungan suami dan keluarga

Ilustrasi ibu hamil (iStock)

Kesuksesan pemberian ASI eksklusif tak terlepas dari dukungan keluarga, terlebih suami. Bahkan, suami merupakan pendukung nomor satu. Misalnya saat nanti anak lahir bakal membantu memijat, memberi ASI, mengganti popok dan aneka hal lainnya.

Lalu, pastikan juga ibu memiliki niat yang kuat dan tak perlu galau. "Pikiran ibu harus rileks hindari dari kegalauan dengan cukup memiliki informasi," katanya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

ICW Minta KPK Soroti Polemik Data Beras

Posted: 25 Oct 2018 07:58 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Indonesia Corruption Watch (ICW) meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk menyoroti persoalan polemik data beras yang berbeda-beda. 

Koordinator Divisi Riset ICW Firdaus Ilyas berpendapat bahwa kejadiannya ini harusnya dinvestigasi secara komprehensif lagi. 

Firdaus mengemukakan, ICW mendorong pihak yang memiliki wewenang dalam penindakan korupsi, yakni KPK untuk menindaklanjuti hal ini.

Selain itu, ujar dia, KPK didorong untuk melakukan pengecekan silang yang menyeluruh secara objektif berdasarkan dua data beras tersebut.

"Kalau dikatakan metodenya yang berbeda, kan yang di-sampling dan disurvei itu sama. Apalagi untuk data nasional, BPS itu kan dibentuk oleh Undang-Undang (UU), memiliki kewenangan untuk mengumpulkan data per instansi dan menjadi pusat data untuk nasional. Data BPS data official loh," tegas Firdaus dikutip dari Antara, Kamis 25 Oktober 2018. 

ICW juga mendesak agar DPR mendorong Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) untuk melakukan audit komprehensif terkait neraca pangan Indonesia dan bagaimana kinerja penanganan pangan Indonesia sehingga dapat didapatkan gambaran awal persoalan. 

Perbedaan data beras itu menurut ICW terlihat versi BPS yang menyebut surplus produksi beras 2018 hanya mencapai 2,8 juta ton, jauh di bawah data atau perhitungan Kementan. 

Berdasarkan laman resmi Kementan, surplus beras tahun ini sebesar 13,03 juta ton. Perhitungan tersebut dari produksi beras 2018 sebesar 80 juta ton atau 46,5 juta ton setara beras, sementara total konsumsi beras nasional hanya 33,47 juta ton.

 

Masalah Menahun

Sementara itu, pengamat dari Indonesia Political Review (IPR) Ujang Komarudin dalam keterangan tertulis yang diterima Antara menilai, perbedaan data ini merupakan persoalan yang berlarut-larut dan selalu muncul dari tahun ke tahun serta berujung pada tahun politik. 

Ujang Komarudin memandang, sangat sulit mengkampanyekan keberhasilan dan kesuksesan pemerintah jika sumber datanya berbeda.

"Mengkritik itu tergantung momentumnya. Sekarang sudah ada momentum karena data yang tidak sama itu tidak mampu dituntaskan meski sempat disebut akan diselesaikan," katanya.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Harga Samsung S6 Edge Terbaru 2018, Ponsel dengan Performa Gahar

Posted: 25 Oct 2018 07:47 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Samsung merupakan vendor dari Korea Selatan yang memproduksi berbagai gadget maupun produk elektronik. Seluruh dunia telah mengakui keunggulan produk dari vendor ini, Samsung. Tak hanya soal peralatan elektronik saja, Samsung juga unggul di sektor gadget terutama handphone Samsung. Semenjak dulu, smartphone buatan Samsung selalu dikenal memiliki kualitas yang mumpuni. Tak jarang smartphone buatan Samsung jadi rebutan walau harga yang dibanderol menyasar kelas atas.

Untuk jenis ponsel pintar, Samsung mengeluarkan seri Samsung Galaxy. Handphone Samsung Galaxy series merupakan seri handphone yang berbasis android yang pertama kali diluncurkan pada bulan Juni tahun 2009. 

Selain desain dan spesifikasi, yang bikin smartphone Samsung selalu jadi pilihan adalah karena adanya fitur khusus. Gak main-main, fitur ini pun adanya cuma di smartphone Samsung saja sehingga terkesan eksklusif. Contohnya ada fitur layar lengkung yang jadi andalan Samsung sejak kemunculan Samsung S6 Edge. Kelengkungan layar di beberapa bagian ini bikin smartphone buatan Samsung jadi menarik dan beda daripada yang lainnya. Dengan keunikan ini Smasung S6 Edge tidak pernah sepi peminat. Hingga kini ponsel yang dirilis pada Maret 2015 ini masih diburu. Apalagi saat ini harga Samsung S6 Edge mengalami penurunan. Harga Samsung S6 Edge yang saat ini turun, cocok buat kamu yang sudah lama menginginkan ponsel ini. Nah, sebelum mengecek harga Samsung S6 Edge di pasaran sat ini, yuk cari tahu dulu spesifikasi andalan ponsel ini seperti dirangkum liputan6.com dari berbagai sumber Jumat (26/10/2018).

Desain

Sesuai dengan patokan harga Samsung S6 Edge yang lebih mahal dibanding smartphone lainnya, Samsung S6 Edge memiliki desain yang elegan dan mewah dengan desain Curved Edge Sceen atau layar cekung. Ponsel ini hadir lebih tipis dengan hanya 6.9 mm saja, dimensi secara keseluruhan adalah 154.4 x 75.8 x 6.9 mm (p x l x t) dengan berat hanya 132 gram.

Rentang layar memang cukup luas hingga 5.7 inci tentu saja akan memberikan kenyamanan dalam pengoperasian serta tampilan entertainment yang lebih memuaskan seperti game dan video berkualitas HD. Kualitas layar Samsung S6 Edge  memang tidak diragukan lagi, Layar Super AMOLED itu memiliki resolusi tinggi yang dipatok di angka 2560x1440 (quad-HD) sehingga aneka tampilan di layarnya terlihat sangat tajam dan cemerlang. Tak lupa dilapisi pelindung Corning Gorilla Glass 4 baik pada Back Panel maupun Front Panel.

Satu hal yang berbeda dari smartphone seri Galaxy S terdahulu adalah Samsung S6 Edge menganut desain unibody. Perangkat ini tak memiliki cover belakang yang bisa dilepas untuk mengakses kompartemen baterai serta slot SIM/ micro-SD.

Keunikan utama Samsung S6 Edge dibanding Galaxy S6 dan ponsel-ponsel pintar lain yang beredar di pasaran adalah layar lengkungnya. Bagian layar melengkung di sisi kanan dan kiri yang dinamakan "Edge" ini bisa dipakai untuk menampilkan beberapa jenis informasi. Pengguna juga dapat memilih apakah informasi tersebut akan ditampilkan di sisi melengkung sebelah kanan atau kiri, tapi tidak keduanya sekaligus. Menengok fitur-fiturnya, nggak heran harga Samsung S6 Edge relatif mahal.

Performa tangguh

Dengan harga Samsung S6 Edge yang menyasar kelas atas, kemampuan ponsel Samsung S6 Edge sangat tangguh. Di dalamnya tertanam prosesor octa-core Exynos 7420 dengan Quad Core Cortex-A57 2,1 GHz dan Quad Core Cortex-A53 1,5 GHz, dipadu RAM sebesar 3GB. Dipastikan kegiatan multitasking anda meskipun membuka beberapa aplikasi sekaligus akan sanggup dijalankan dengan cepat dan lancar.

Dipadukan dengan sistem operasi Android v5.1.1 Lollipop kinerja permesinan menjadi jauh lebih baik. Tampilan antar muka lebih elegan berkat TouchWiz UI. Serta tampilan grafis kelas premium dari GPU Mali-T760MP8.Skor benchmark AnTuTu mencapai kisaran 70.000 cukup memberi gambaran soal kinerja Galaxy S6 Edge. Galaxy S6 Edge sangat responsif ketika dipakai, dan tetap gesit walaupun dibebani banyak aplikasi yang berjalan. Bermain aneka game mobile terkini pun bisa ditangani dengan mudah. Teknologi ini selaras dengan harga Samsung S6 Edge yang tak murah.

Kamera

Dengan harga Samsung S6 Edge yang relatif mahal, teknologi yang disematkan di dalamnya pun tak main-main. Pada sektor kamera contohnya, Samsung S6 Edge memiliki kamera 16 MP serta memiliki fitur yang cukup lengkap. Selain autofocus ada Optical Image Stabilization, Exposure Compensation, Auto HDR dan lain sebagainya. Resolusi gambar yang dihasilkan hingga 2988 x 5312 pixels dan sangat tajam meskipun memotret pada malam hari. Sementara untuk kamera depan mengandalkan ukuran 5 MP.

Konektivitas

Samsung S6 Edge Plus menyediakan single slot SIM Card dengan ukuran nano, sementara untuk internetan sudah jauh lebih kecnang jika berada dijaringan 4G yaitu hingga LTE cat9 atau maksimal 452.2/51.0 Mbps. Tetapi hal itu masih sulit didapatkan di Indonesia, maka yang paling mungkin anda nikmati tentu saja jaringan 3G hingga maksimal 42.2/5.76 Mbps, inipun sudah sangat cepat baik untuk browsing dengan mengakses situs-situs serta dowloading. 

Fitur konektivitas juga lengkap, berbekal buetooth versi terbaru 4.2 brteknologi A2DP, maka transfer data antar perangkat bisa dilakukan dengan singkat dan cepat, juga terdapat microUSB dan USB Host serta NFC. Disisi lain untuk internetan anda juga bisa mengandalkan Wifi. Ponsel ini dilengkapi dengan sensor sidik jari (Fingerprint sensor) bersertifikat PayPal. Dengan beragam pendukungnya yang serba canggih, harga Samsung S6 Edge cukup mahal.

Memori penyimpanan dan Baterai

Memang masih disayangkan, seperti seri pendahulunya, Samsung S6 Edge juga tidak dibekali microSD atau slot untuk memori eksternal sehingga pengguna harus puas dengan memori internal yang tersedia. Meskipun demikian, ruang penyimpanan internal yang diberikan cukup besar, yakni 64 GB. Sementara pada sektor baterai ponsel ini memiliki daya 2.600 mAh. Namun demi memanjakan pengguna yang sudah rela merogoh kocek karena harga Samsung S6 Edge relatif mahal, Samsung menyediakan dua jenis mode power saving. Yakni Ultra power saving mode dan fitur "fast charging". Samsung mengklaim bahwa Galaxy S6 Edge mampu mengisi baterai hingga 50 persen kapasitasnya dalam waktu hanya 30 menit. 

Selain charger berkabel, Samsung juga menyediakan aksesoris berupa wireless charger untuk Samsung S6 Edge.

Harga Samsung S6 Edge

Dengan tubuh cantik, jeroan bertenaga, kamera berkualitas, tak ketinggalan fitur-fitur lain, Samsung S6 Edge seakan memadukan elemen-elemen terbaik sebuah ponsel dalam satu kemasan. Oleh sebab itu harga Samsung S6 Edge relatif mahal. Namun, saat ini dengan hadirnya seri terbaru, harga Samsung S6 Edge mengalami penurunan. Saat ini di pasaran harga Samsung S6 Edge 32 GB second berkisar diangka Rp 1,9 jutaan - Rp 2 jutaan. Sementara Harga Samsung S6 Edge 64 GB second sekitar Rp 2,2 jutaan - Rp 3 jutaan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Telur Asin Indonesia Diminati Masyarakat Singapura

Posted: 25 Oct 2018 07:46 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Telur asin Indonesia menjadi komoditas perdagangan yang diminati masyarakat Singapura. Sebanyak 17 ribu butir (2 ton) telur olahan dari sejumlah usaha rakyat telah dikirim ke negeri tetangga itu dengan nilai ekspor sebesar Rp 45 juta.

Direktur Pengolahan dan Pemasaran Hasil Peternakan Kementerian Pertanian (Kementan), Fini Murfiani mengatakan, berdasarkan kontrak antara peternak Indonesia dan pengusaha Singapura, pengiriman tersebut akan terus berlanjut hingga mencapai 100 ribu butir. Total nilai ekspor mencapai Rp 270 juta.

"Kami akan mengawal perdagangan ini, sehingga hubungan baik kedua pihak terjaga. Peternak dapat menjaga pasokan dan memenuhi permintaan buyer. Sedangkan buyer dapat menjaga kepercayaan peternak kami yang bersungguh-sungguh memberikan pelayanan terbaik," ujar dia di Jakarta, Jumat (26/10/2018).

Menurut Fini, selain Singapura, Kementan juga akan menjajaki pasar telur asin di Hongkong dan Brunei Darussalam. Saat ini sudah ada komunikasi antara pihak UD Surya Abadi selaku peternak dan pemasok telur asin asal Indonesia dengan calon pembeli dari kedua negara tadi.

"Dua negara tersebut akan terlebih dahulu mencoba dan menguji kualitas telur asin Indonesia. Sangat mungkin mereka akan memborong komoditas peternakan tersebut untuk konsumsi masyarakat di sana," kata dia.

Fini menjelaskan, ke depan permintaan telur asin akan terus meningkat seiring dengan berkembangnya kuliner dengan tambahan rasa telur asin.

Potensi ini tidak akan disia-siakan Indonesia, mengingat potensi produksi telur itik saat ini berdasarkan angka statistik peternakan pada 2017 sebanyak 308.550 ribu ton.

Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan saat ini terus membina peternak dan pengusaha hasil peternakan siap ekspor. Pemerintah juga mendorong promosi produk olahan yang mempunyai nilai tambah bagi peternak dalam berbagai ajang pameran maupun misi dagang.

"Kami ingin peternak kami mendapatkan penghasilan yang lebih baik. Ekspor seperti telur asin ke Singapura adalah contoh nyata," ungkap Fini.

 

Bukan Ekspor Pertama

Ilustrasi telur asin. (Kondoruk/Shutterstock)

Peternak itik dari UD Surya Abadi Karawang Jawa Barat Rully Lesmana menyatakan, ekspor telur ke Singapura sebenarnya bukan yang pertama. Pihaknya sudah pernah mengekspor produk yang sama sejak 2012, tapi sempat terhenti beberapa tahun karena kendala keterbatasan bahan baku dan perubahan regulasi di negara tujuan.

Namun, dengan berjalannya waktu, untuk mengatasi kendala bahan baku, Rully mengembangkan usaha peternakan itik, sehingga UD Surya Abadi akhirnya kembali memenuhi permintaan pasar Singapura.

"Nilai tambah yang kami peroleh luar biasa. Ini merupakan prestasi yang membanggakan kami," ungkap dia.

UD Surya Abadi telah mengantongi sertifikat NKV (Nomor kontrol Veteriner) level 2 sejak tahun 2010.

Nomor tersebut menandakan produk peternakannya layak ekspor. Sertifikat tersebut adalah jaminan keamanan pangan kepada pembeli di negara tujuan. Mutu telur asin UD Surya Abadi tak diragukan.

Produk ini telah mengantongi sertifikat Balai Pengujian Mutu dan Sertifikasi Produk Hewan (BPMSPH) yang merupakan salah satu Unit Pelaksana Teknis milik Ditjen PKH Kementan. Produk itu dinyatakan bebas cemaran mikroba, residu antibiotik, dan logam berat yang dapat membahayakan kesehatan manusia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Juventus Berambisi Rekrut De Gea Secara Gratis

Posted: 25 Oct 2018 07:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Juventus kepincut dengan aksi menawan kiper David de Gea saat bertemu Manchester United di Liga Champions pertengahan pekan ini. I Bianconeri pun menyusun rencana untuk membajak De Gea ke Turin.

De Gea menjadi salah satu pemain yang tampil menawan saat Juventus mengalahkan MU 1-0. Jika bukan De Gea yang mengawal gawang MU, Juventus bisa meraih kemenangan dengan skor mencolok. 

The Sun melaporkan Juventus tertarik merekrut De Gea. Kebetulan Juventus bisa mendapatkan pria Spanyol itu secara gratis pada musim panas 2019.

Kontrak De Gea bersama MU akan habis tahun 2019 nanti. MU memang punya opsi untuk menambah kontrak De Gea selama 12 bulan lagi. Namun buruknya prestasi MU bisa membuat De Gea menolaknya.

De Gea sejak lama jadi incaran Real Madrid. Kedatangan Thibaut Courtois dari Chelsea membuat Los Blancos sudah tidak berminat lagi kepada De Gea.

Bantuan Mendes

Kiper MU, David De Gea menangkap bola saat mengikuti sesi pelatihan tim di AON Training Complex, Carrington, Inggris barat laut (1/10). MU akan bertanding melawan wakil Spanyol, Valencia di Old Trafford. (AFP Photo/Lindsey Parnaby)

Juventus menjadikan De Gea sebagai suksesor Gialuigi Buffon yang pergi akhir musim kemarin. I Bianconeri akan meminta bantuan Jorge Mendes untuk mendapatkan De Gea.

Mendes merupakan agen dari De Gea. Hubungan Juventus dengan Mendes tengah harmonis. Juventus musim panas lalu merekrut dua klien Mendes, Cristiano Ronaldo dan Joao Cancelo.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

International Dance Film Festival 2018 Umumkan 6 Karya Terbaik

Posted: 25 Oct 2018 07:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Dewan Kesenian Jakarta melalui Komite Tari menyelenggarakan program Imajitari "International Dance Film Festival" 2018 pada Kamis, 25 Oktober 2018 di Gedung Kesenian Jakarta. Ajang ini sekaligus menjadi upaya sosialisasi dance film kepada publik.

Dewan Juri Imajitari International Dance Film Festival 2018 adalah Arnd Wesemann (Kritikus Tari) Eko Supriyanto (Koreografer), Faozan Rizal (Sutradara dan Sinematografer), serta Chairun Nisa (Sutradara). Terdapat 6 dance film yang dinobatkan sebagai karya terbaik.

Adalah Weaving Anteh (Indonesia) sutradara Sammaria Simanjuntak dan koreografer Marintan Sirait, Another I (Indonesia) sutradara dan koreografer Kresna Kurnia Wijaya, Vestiges of Dissapear (Korea Selatan) sutradara dan koreografer Jinyoung Park.

Kemudian, Breathe (Indonesia) sutradara Sammaria Simanjuntak dan koreografer Marintan Sirait, Misogyny Pandora (Chili) sutradara Felipe Diaz dan koreografer Javiera Acuna Rosati, dan Over a low flame (Israel) sutradara Amit Sides dan koreografer Yaara Moses.

Penyelenggaraan International Dance Film Festival 2018 turut bekerja sama dengan Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf), Fakultas Film & Televisi Institut Kesenian Jakarta, Sekolah Pascasarjana Institut Kesenian jakarta, Goethe-Institut Indonesien, dan kineforum. Dance film jadi ruang kreatif seni bagi seniman di bidang tari dan film.

"Dengan adanya program Imajitari 2018, kami menyimpulkan karya anak bangsa sudah sangat siap bersaing di platform internasional. Kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada para dancefilmmaker yng telah berkontribusi," jelas Hartati, selaku Ketua Komite Tari Dewan Kesenian Jakarta.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: