Sabtu, 16 Juni 2018

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Kenakan Cadar, Umi Pipik Sempat Terima Banyak Ujian

Posted: 16 Jun 2018 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Keputusan Umi Pipik untuk mengenakan cadar sejak beberapa bulan lalu ternyata memberikan sejumlah ujian hidup untuknya. Hal ini diungkapkan oleh janda mendiang Ustaz Jefri Al Buchori tersebut saat menghadiri sebuah acara di Jakarta, baru-baru ini.

"Walau ujian Masya Allah. Di Ramadan, saya ada undangan di acara televisi, tetapi di-cancel. Memandang cadar A-B-C-D. Keekstremannya. Saya di rumah, belajar, Iqro (membaca) lagi," kata Umi Pipik seperti dilansir dari Antara, Minggu (17/6/2018).

Beruntung, niat Umi Pipik untuk bercadar tak goyah karena hal ini. Bahkan keteguhan hati Umi Pipik ternyata mendapat balasan lain.

Ia justru mendapat tawaran iklan dari sebuah perusahaan produk kecantikan. Umi Pipik mengiyakan tawaran itu walau sempat ragu.

Dukungan Anak

Umi Pipik dan Keluarga. (instagram/abidzar79)

Tak hanya itu, yang membuatnya makin yakin adalah datangnya dukungan dari keluarga.

"Saya bicara sama anak-anak mau pakai cadar. Anak-anak senang. Kata mereka, 'Habis jalan sama Umi ribet'," tutur dia.

 

Pesan Umi Pipik

Umi Pipik. (Bambang E Ros/Bintang.com)

Terakhir, ia memberi pesan kepada para muslimah yang berkeinginan untuk mengenakan cadar.

"Semangat untuk yang ingin pakai cadar. Kita (mungkin) dibenci orang, tetapi yang penting enggak dibenci Allah," kata dia.  (ANTARA)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Segera Pindah ke PAN, Lulung: PPP Meninggalkan Umat

Posted: 16 Jun 2018 10:28 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Politisi PPP Abraham Lunggana alias Lulung memberi sinyal akan pindah ke ke Partai Amanat Nasional (PAN). Isyarat itu ditunjukkan dengan menggunakan kemeja biru saat menghadiri pelepasan mudik bersama di Masjid At-Tin, Jakarta Timur, Minggu 17 Juni 2018.

"Warnanya udah biru enggak. Insyaallah," kata Lulung sambil menunjuk warna baju yang dipakainya.

Adapun alasannya karena Lulung menganggap PPP telah meninggalkan umat. Dia sudah dipecat lantaran berbeda dukungan saat Pilkada DKI 2017 lalu.

"PPP meninggalkan umat, saya kan dipecat karena saya tidak dukung sahabat saya namanya Ahok," kata Lulung.

Pemecatan Lulung itu dilakukan oleh PPP kubu Djan Faridz. Lulung menilai pemecatannya tidak sah karena SK Menkum HAM pengesahan susunan personalia DPP PPP masa bakti 2016-2022, dipegang oleh Romahurmuziy.

Lulung dipecat lantaran dianggap melanggar Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga partai. Tudingan pelanggaran itu ditujukan kepadanya bersama 9 kader lain karena mendukung pasangan Anies Baswedan - Sandiaga Uno pada Pilkada 2017.

"Kalau baca anggaran dasar, saya salah nggak? Nggak salah. Makanya saya nggak nuntut. Saya hijrah. Semua 10 kursi itu kecewa. Makanya saya ajak 10 kursi yang dukung PPP saat itu ayo bersama saya hijrah," kata Lulung.

Ketika ditanya apakah akan menjadi caleg bersama PAN di 2019, Lulung mengatakan belum ada niatan sampai saat ini. "Nyaleg belum tentu, karena sampai sekarang saya belum daftar. Doain aja Insyaallah," kata Lulung.

Reporter: Ahda Bayhaqi

 

Saksikan tayangan video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ditempel Paparazzi, Pierce Brosnan dan Istri Malah Makin Mesra

Posted: 16 Jun 2018 10:20 PM PDT

Liputan6.com, New York - Selain memamerkan keglamoran, dunia Hollywood juga dihiasi oleh pasangan-pasangan romantis nan awet. Salah satunya adalah Pierce Brosnan dan Keely Shaye Smith. Telah menikah sejak 2001, keduanya masih terlihat mesra seperti pasangan yang baru berpacaran.

Berulang kali tertangkap mesra, kali ini Pierce Brosnan dan Keely Shaye Smith kembali mencuri perhatian. Pasangan yang berpacaran sejak 1994 ini baru saja tertangkap makan malam romantis di sebuah restoran yang berada di New York pada Jumat (15/6/2018) lalu.

Menikmati kencan romantis bersama, Pierce dan Keely terlihat begitu bahagia. Mereka bahkan sama sekali tak terganggu dengan keberadaan paparazzi yang sudah menantinya di depan restoran bernama The Polo Bar itu.

Menghabiskan malam romantis bersama sang istri tercinta, aktor yang dikenal sebagai karakter James Bond ini berdandan gagah dan tampan. Pierce Brosnan terlihat muncul mengenakan setelan jas berwarna biru navy yang dipadukan dengan kemeja putih.

Busana

Pierce Brosnan. (AFP/Matt Winkelmeyer / GETTY IMAGES NORTH AMERICA)

Sementara itu, Keely menjatuhkan pilihannya pada floral tea dress yang dipadukan dengan sandal dan clutch bag hitam. Di tangannya, ia juga membawa kantong belanja dari brand Chanel.

Terlihat Bahagia

Pierce Brosnan, Hugh Jackman, dan Ryan Reynolds. (Instagram - @vancityreynolds)

Dimabuk cinta, pasangan suami istri satu ini benar-benar terlihat bahagia. Mereka bahkan berpose sambil melingkarkan tangannya di pinggang pasangannya masing-masing. Tentunya, banyak pihak yang iri dengan kemesraan mereka berdua.

Penulis: Soraya

Sumber: Kapanlagi.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tempati Rumah Baru, Baca Doa Ini

Posted: 16 Jun 2018 10:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Menempati rumah baru tentu menjadi momen yang membahagiakan bagi setiap orang. Ada harapan bahwa rumah baru itu akan membuat betah penghuninya dan membawa keberkahan tersendiri.

Untuk mendapatkan hal tersebut, ada beberapa cara yang dapat dilakukan. Salah satunya, dengan terlebih dahulu membaca doa dan berzikir sebelum mulai menempati rumah baru.

Dengan demikian rumah yang ditempati akan mendatangkan kebaikan bagi para penghuninya.

Namun, masih banyak orang yang belum mengetahui doa apa yang harus dibaca ketika memasuki rumah baru agar mendapat keberkahan yang diinginkan itu.

Lantas doa seperti apa sebenarnya yang harus kita baca saat memasuki rumah baru? Berikut informasi selengkapnya.

Membaca doa ketika memasuki rumah baru akan membuat hati kita menjadi lebih tentram karena merasa Allah akan senantiasa menjaga dan melindungi kita yang tinggal di dalamnya. Adapun bacaan dari doa tersebut ialah:

" Masyaa-Allah, Laa Quwwata Illaa Billaah"

Bacaan doa ini terdapat dalam firman Allah di surat Al-Kahfi,

" Mengapa kamu tidak mengatakan waktu kamu memasuki kebunmu " maasyaallaah, laa quwwata illaa billaah (sungguh atas kehendak Allah semua ini terwujud, tiada kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah). Sekiranya kamu anggap aku lebih sedikit darimu dalam hal harta dan keturunan." (QS. Al-Kahfi: 39)

Sumber: Dream.co.id

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Harga Daging Sapi Stabil di Pasar Kramat Jati

Posted: 16 Jun 2018 10:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Harga daging sapi pasca Lebaran di Pasar Kramat Jati, Jakarta masih terpantau stabil. Dari pantauan merdeka.com, rata-rata sejumlah pedagang menjual harga daging sapi berada di bawah harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan oleh pemerintah.

Salah satu pedagang, Apat mengungkapkan, untuk harga daging lokal dari Bulog saat ini masih berada di kisaran Rp 100.000 per kilogram (Kg). Hal ini tentu berbeda dibandingkan sebelum Lebaran yang sempat naik.

"Hari H Lebaran daging lokal tembus Rp 130.000 sampai Rp 140.000 per Kg. Sekarang daging sapi Rp 100.000 per Kg dari Bulog. Untuk daging beku impor, masih di kisaran Rp 80.000 sampai Rp 100.000 per Kg," ujar dia. kepada merdeka.com, saat ditemui di lokasi, Pasar Kramat Jati, Jakarta, Minggu (17/6/2018).

Hal senada juga diungkapkan oleh pedagang daging lainnya, H Uci. Dia mengatakan untuk harga daging sapi lokal yang diterima dari Bulog dijual Rp 100.000 per Kg. Sementara untuk harga jual daging lokal non Bulog masih tetap sama yakni dibanderol Rp 130.000 per Kg.

"Masih tetap sama, karena masih belum ada barang masih stok Lebaran. H-5 lebaran sudah mulai ada peningkatan sampai sekarang masih. Karena lokal masih belom banyak yang potong masih harga lebaran ini," ujar dia.

 

Reporter: Dwi Aditya Putra

Sumber: Merdeka.com

Harga Daging Ayam Juga Ikut Turun

Harga sayuran, daging ayam hingga daging sapi mengalami kenaikan menjelang lebaran. (Liputan6.com/Bawono Yadika)

Selain daging sapi, daging ayam pun turut turun. Harga jual daging ayam yang semulanya mencapai Rp 60.000 per potong sebelum Lebaran, kini berangsur turun mencapai Rp 40.000.

"Per potong sekarang Rp 45.000 dari harga Rp 40.000 itu itu karena tidak ada yang buka. Sebelum lebaran justru malah naik Rp 60.000 ribu. Ada penurunan dari lebaran, kemarin per Kg juga Rp 34.000 sekaran Rp 32.000." imbuh Harni salah satu pedagang ayam.

Tidak hanya pada daging ayam, penurunan juga terjadi pada harga telur ayam. Harga telur ayam mencapai Rp 25.000 per Kg. Harga tersebut justru bertahan semenjak H-7 Lebaran hingga saat ini. 

"Telur sekarang Rp 25 ribu per Kg. Kemarin harga tertinggi mencapai Rp 26.000 sampai Rp 27.000 per Kg di awal puasa.Untuk sekarang-sekarang ini mengalami penurunan," imbuh Mas Black salah satu pedagang telur.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Wisata Jogja Terbaru dan Terlengkap 2018, Hits dan Instagramable!

Posted: 16 Jun 2018 10:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Jogja adalah daerah istimewa yang tidak hanya karena budaya dan masyarakatnya saja, namun juga karena pariwisatanya. Berbagai destinasi wisata bisa ditemui. Mulai dari wisata berbasis budaya, edukasi, alam, kuliner, serta yang trendy sekalipun.

Untuk Anda yang ingin berlibur ke DIY Yogyakarta, berikut kami suguhkan beberapa pilihan destinasi wisata menarik seperti yang dirangkum Liputan6.com, Minggu (17/6/2018), berikut ini.

 

Wisata Jogja atau Daerah Istimewa Yogyakarta terbaru dan hits 2018

Jika berbicara soal destinasi wisata Jogja yang sedang hits di jejaring sosial saat ini, ternyata provinsi bergelar daerah istimewa ini punya banyak sekali spot menarik. Beberapa di antaranya baru diketahui berkat para traveler yang hobi berburu foto untuk feed Instagram.

Yuk, kita simak deretan tempat wisata Jogja yang kekinian dan Instagramable di bawah ini.

 

1. The World Landmarks Merapi Park

Surga spot selfie kekinian ini berada di kilometer 25 Jalan Kaliurang, Desa Pakembinagun, Kabupaten Sleman. Di sini ada berbagai miniatur landmark dari seluruh dunia. Spot yang paling populer tentu saja Menara Eiffel-nya.

Tarif: Rp15.000,00

 

2. Transmart Carrefour Maguwo

Inilah tempat wisata belanja yang menghadirkan berbagai jenis hiburan dalam satu kawasan. Nggak cuma tempat shopping dan makan-makan, di sini juga ada Trans Studio Mini dan bioskop CGV.

Biaya masuk ke tempat ini gratis. Tetapi Anda akan dikenakan biaya untuk deposit card dengan saldo minimal Rp50.000,00 untuk menikmati wahana Trans Studio Mini. Sementara tiket masuk bioskop berkisar Rp35.000,00-Rp85.000,00.

Tarif: Gratis

 

3. Pantai Nglambor

Pantai Nglambor itu tempatnya snorkeling. Di sini Anda berkesempatan untuk berenang dengan ikan beraneka warna. Kalau sedang beruntung bahkan bisa bertemu dengan kura-kura laut berukuran besar.

Bagi yang malas snorkeling pun Nglambor tetap memesona dengan airnya yang biru jernih dan berombak kecil. Bikin betah selonjoran di tepian sampai sore.

Tarif:Rp5.000,00 (tiket masuk), Rp30.000,00-Rp50.000,00 (snorkeling)

Pantai Nglambor

4. Jogja Bay Waterpark

Ini adalah kompleks wahana air di atas lahan seluas 7,7 hektar yang mengusung konsep bajak laut. Selain berbagai wahana air, di sini juga diselenggarakan pertunjukan bertema bajak laut.

Wajib ain foto dengan latar kapal bajak laut kalau berkesempatan liburan di sini.

Tarif: Rp60.000,00 (anak-anak), Rp90.000,00 (dewasa)

Berbeda dengan peragaan busana pada umumnya, Sleman Fashion Festival 2016 menjadikan Jogja Bay Waterpark sebagai runaway.

5. Kebun Teh Nglinggo

Kebun teh ini berlokasi di daerah Samigaluh, tepatnya di Dusun Nglinggo, Desa Pagerharjo, Kulon Progo. Katanya dulu pernah menjadi salah satu markas Pangeran Diponegoro, tetapi sekarang sudah berubah fungsi menjadi perkebunan dan tempat wisata.

Perkebunan Nglinggo menawarkan hawa yang sejuk, hamparan hijau pohon teh yang bikin mata adem, dan pemandangan puncak 8 gunung sekaligus. Aksesibilitas ke daerah ini juga sudah cukup bagus dan ada pula homestay yang bisa dimanfaatkan untuk bermalam.

Tarif: Rp3.000,00

Menteri Pariwisata Arief Yahya meninjau Kebun Teh Nglinggo, Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo.

6. Umbul Ponggok Klaten

Kolam natural dengan air biru jernih di Klaten ini menawarkan wisata underwater kekinian. Lengkap dengan aneka properti untuk foto keren di dasar. Wisatawan yang tak bisa berenang pun tetap bisa foto di sini.

Tanpa foto pun keindahan bawah air Umbul Ponggok tetap layak dinikmati. Kapan lagi Anda bisa berenang di air biru jernih dengan puluhan ikan tanpa perlu pergi ke laut?

Tarif: Rp8.000,00 (HTM), Rp13.000,00 (kacamata renang), Rp60.000,00-Rp100.000,00 (kamera underwater)

Berfoto di dalam air dengan set unik bukanlah rekayasa.

7. Tebing Breksi

Tempat ini jadi salah satu destinasi wisata Jogja terpopuler di sepanjang tahun 2016 hingga 2017. Sesuai namanya, di daerah Tebing Breksi kita bisa menikmati keindahan tebing berukir yang sangat fotogenik.

Relief-relief yang menghias tebing memang baru dibuat. Tetapi tebing batuan breksinya sendiri terbentuk sejak jutaan tahun yang lalu.

Tarif: Gratis

Tangga menuju ke bukit bebatuan

8. Hutan Mangrove Kulon Progo

Wisata Jogja yang satu ini berupa kawasan mangrove atau bakau di desa pasir mendit Temon. Menyadari besarnya potensi wisata mangrove, warga setempat sepakat untuk mengelola tempat ini dengan menambahkan banyak spot keren untuk foto.

Mangrove Kulon Progo berada di muara Sungai Bogowonto dan bisa ditempuh dari Yogyakarta dengan perjalanan selama 2 jam.

Tarif: Rp4.000,00

Hutan mangrove Kulon Progo sudah menjadi daya tarik sendiri khususnya bagi warga sekitar.

9. Pantai Pok Tunggal

Pok Tunggal merupakan salah satu wisata Jogja andalan Gunung Kidul. Pantai cantik yang dikelilingi batu karang ini merupakan tempat yang cocok untuk menikmati keindahan sunset.

Selain itu Pok Tunggal juga masih tergolong sepi. Jadi Anda bisa menikmati kesyahduan panoramanya tanpa gangguan.

Tarif: Rp3.000,00 (motor), Rp5.000,00 (mobil), Rp15.000,00 (minibus)

Pesona yang menarik dari Pantai Pok Tunggal sendiri adalah barisan tebing karang yang berdiri tegak bagai benteng yang melindungi pantai.

10. Goa Kalisuci

Berlokasi di Wonosari, Gunung Kidul, Goa Kalisuci merupakan tempat berwisata jelajah sungai dan gua. Di sini pengunjung yang datang dalam satu grup bisa menikmati asyiknya rafting dan cave tubing seperti di Goa Pindul.

Tarif: Rp75.000,00

Sejumlah wisatawan menikmati wisata di dalam Goa Kalisuci Kecamatan Semanu, Gunungkidul, Yogyakarta.(Antara)

Wisata Jogja murah meriah

Liburan tanpa menguras kantong itu bukan hal yang tak mungkin, kok. Apalagi kalau Yogyakarta yang jadi tujuannya. Banyak sekali objek wisata Jogja yang harga tiket masuknya kurang dari Rp10.000,00.

Wisata Jogja yang bisa dinikmati dengan membayar Rp3.000,00 atau Rp5.000,00 pun ada. Mari kita simak beberapa di antaranya.

 

11. Taman Sari

Berlibur ke Yogyakarya belum lengkap tanpa menikmati keindahan arsitektur Kesultanan Yogyakarta. Salah satu situs yang paling tepat untuk menikmati seni arsitektur ini tentu saja Taman Sari.

Pemandian putri-putri keraton ini memang eksotis. Kondisi bangunannya juga masih terjaga. Tak heran kalau sering digunakan untuk sesi pemotretan profesional atau pre-wedding.

Tarif: Rp3.000,00

Ada satu lorong yang tertutup bagi wisatawan di Taman Sari Yogyakarta. Benarkah lorong itu menuju danau? (Liputan6.com/Yanuar H)

12. Air Terjun Sri Gethuk

Wisata Jogja murah meriah selanjutnya adalah Sri Gethuk. Tak cuma air terjun, kita juga bisa menikmati keindahan sungai hijau, hamparan sawah, dan hutan sepanjang perjalanan menuju air terjun utama.

Bagi yang ingin menyusuri sungai dengan berperahu ada perahu mesin yang bisa digunakan dengan membayar Rp5.000,00 saja.

Tarif: Rp7.000,00

Sejumlah wisatawan menikmati air terjun dengan berfoto di Air Terjun Sri Gethuk, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta, Sabtu (11/11). Wisatawan harus menempuh perjalanan melintasi Sungai Oya sepanjang 400 meter. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

13. Pantai Baron, Krakal dan Kukup

Sekali jalan bisa menikmati keindahan 3 pantai sekaligus. Sensasi liburan murah meriah yang barangkali cuma bisa Anda rasakan di Desa Kemadang, Kcamatan Tanjungsari.

Dulu hanya Krakal yang dikenal wisatawan. Tetapi sekarang Baron yang berkontur lembah dan Kukup yang menonjol dengan pemandangan pegunungannya bisa dinikmati sepaket dengan Krakal.

Pantai Baron diterjang banjir sungai bawah tanah. (KRJogja.com/Dedy EW)

14. Wisata Kalibiru Kulon Progo

Kalibiru ini punya pemandangan yang sama cantiknya dengan Tebing Keraton. Uniknya lagi warga sekitar berkomitmen untuk menjaga kelestariannya, sehingga Kalibiru bisa menjadi kawasan ekowisata nomor 1 di Yogyakarta.

Kalibiru merupakan tempat yang asyik untuk trekking dengan latar pepohonan asri. Tetapi tujuan utama para traveler ke sini biasanya untuk menikmati sunset di atas pijakan yang sengaja dipasang di atas pohon. Dari titik tersebut kita juga bisa melihat Waduk Sermo dari kejauhan.

Tarif: Rp3.000,00

Apakah Anda seorang yang menyukai tempat wisata asri dan memiliki pemandangan yang mengagumkan?

15. Hutan Pinus Mangunan

Selain Kalibiru, hutan pinus Mangunan juga jadi objek wisata Jogja wajib buat para pecinta alam. Di sini banyak sekali spot fotogenik yang bisa dieksplorasi.

Untuk masuk ke hutan pinus, Anda hanya akan dikenakan tarif parkir.

Tarif: Gratis

Hutan Pinus Mangunan (eksotisjogja.com)

16. Kebun Buah Mangunan

Kebun buah Mangunan juga menawarkan eksotisme alam berupa pegunungan, hutan, dan sungai yang mengular dengan cantiknya.

Untuk mencapai bukit, Anda harus menempuh perjalanan kurang lebih 15 menit, kemudian turun lagi.

Tarif: Rp5.000,00

Kebun Buah Mangunan, Imogiri, Yogyakarta. (katadia.com)Kebun Buah Mangunan, Yogyakarta. (telusurindonesia.com)keindahan eksotik dari atas puncak kota Yogyakarta

17. Jurang Tembelan

Di kawasan Kebun Buah Mangunan juga ada Jurang Tembelan yang banyak dicari pecinta fotografi. Gardu pandangnya berbentuk kapal dengan latar hamparan pegunungan dan ngarai sungai yang bernuansa magis.

Jurang Tembelan, Kanigoro, Mangunan Dlingo, Bantul, Yogyakarta. (totohandoko/Instagram)

18. Gunung Api Purba Nglanggeran

Gunung yang berada di Pathuk, Wonosari ini adalah tempat terbaik untuk menyaksikan sunrise di antara bukit-bukit indah yang diselimuti kabut. Di sini wisatawan juga bisa berkemah.

Disarankan berkunjung saat cuaca cerah, karena tanah merah di kawasan gunung akan terasa licin jika hujan mengguyur.

Tarif: Rp7.000,00

menikmati pemandangan diatas hammock gunung api purba, Gunung Kidul

19. Candi Ijo

Candi ini mungkin kurang terdengar namanya jika dibandingkan dengan Prambanan dan Borobudur. Padahal objek wisata Jogja yang satu ini juga tak kalah indah.

Candi Ijo menawarkan pemandangan alam sekitar yang indah plus sunset keren, karena kompleks candi didirikan di atas bukit. Untuk mencapai tempat ini Anda akan bertemu dengan Candi Ratu Boko terlebih dahulu.

Tarif: Rp5.000,00

Melihat lansekap suatu kota dari ketinggian selalu menjadi kegiatan yang menyenangkan ketika traveling.

20. Pantai Jogan Jogja

Pantai Jogan terletak di Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunungkidul. Tak cuma punya pantai cantik dan karang yang eksotis, di sini juga ada air terjun setinggi 12 meter, lho. Sekarang sudah dilengkapi tangga kayu untuk melihatnya dari dekat.

Berkunjung ke pantai ini paling pas kalau Anda bisa menikmati gelombang pertama. Mencoba beberapa aktivitas ekstrem seperti river hiking dan cliff jumping juga boleh. Tetapi pastikan ada instruktur yang mendampingi.

Tarif: Rp3.000,00

 

Wisata Jogja di malam hari

Yogyakarta yang dijuluki kota budaya ini juga terkenal akan wisata malamnya, lho. Destinasi wisata Jogja yang bisa dinikmati di malam hari ini tak hanya seru, tetapi juga murah meriah. Berikut ini beberapa di antaranya.

 

21. Alun-Alun Kidul

Alun-alun kidul adalah wisata Jogja yang murah meriah dan mudah dijangkau. Alun-Alun Kidul yang merupakan halaman belakang Keraton Kesultanan Yogyakarta. Di sinilah pohon beringin kembar yang legendaris itu berada. Biasanya wisatawan yang penarasan mencoba tradisi masangin, melewati kedua pohon raksasa itu dengan mata tertutup. Meskipun terlihat mudah, ternyata banyak yang gagal, lho.

Alun-Alun Kidul menjadi pusat kegiatan warga di hari libur. Semakin malam pengunjungnya semakin ramai. Di sini Anda bisa menikmati jajan iseng-iseng di lesehan atau mencoba becak dan odong-odong hias yang dihias dengan lampu warna-warni. Benar-benar semarak.

Tarif: Gratis

Alun-Alun Kidul, Yogyakarta. (Andy Masela/Bintang.com)

22. Taman Pelangi Monjali

Satu lagi wisata Jogja yang menawarkan romantisme sederhana di malam hari. Taman Pelangi Monumen Jogja Kembali alias Monjali. Monumen yang berada di Jalan Lingkar Utara Yogyakarta itu tampil semarak dengan aneka bentuk lampion dan lampu warna-warni.

Tarif: Rp10.000,00 (weekdays), Rp15.000,00 (weekend)

 

23. Bukit Bintang Patuk

Wisata Jogja yang satu ini menyuguhkan pemandangan kota di malam hari yang bertabur 'bintang'. Karena ketinggiannya, tempat ini disebut Jogja lantai 2.

Nongkrong bersama pasangan di Bukit Bintang akan terasa semakin nikmat dengan jajanan hangat yang tersedia di sana.

Tarif: Gratis

 

24. Sate klathak Pleret

Selain gudeg, makanan khas yang perlu dicoba di kota budaya ini adalah sate klathak. Berupa potongan daging kambing muda berbumbu minim yang dibakar dengan tusukan kawat jeruji sepeda. Makanan ini bisa ditemui di daerah Pleret, Bantul. Beberapa kedai yang terkenal antara lain sate klathak Pak Pong, Pak Untung, Pak Jam, Mak Adi, dan Bu Jazim.

Karena bisa menghangatkan badan, sate klathak paling nikmat disantap saat malam hari. Apalagi kebanyakan warung sate klathak di Pleret memang buka sampai hampir tengah malam.

Tarif: Rp20.000,00

Pemilik Sate Klathak Mas Tanto, Dimas, memberikan beberapa tips yang membantu Anda buat sate lebih nikmat.

25. Jalan Prawirotaman

Jalan Prawirotaman dikenal sebagai kampung turis dan kampung bule. Soalnya di sini memang banyak turis asing terlihat. Berjalan di sepanjang jalan ini bakal bikin Anda teringat Legian atau Jalan Jaksa.

Di kanan kiri Jalan Prawirotaman kita bisa menemukan aneka jenis kafe.bernuansa tradisional maupun modern yang asyik buat nongkrong di malam hari. Beberapa yang paling hits adalah Tempo Gelato, Move On, dan Via Via. Belum lagi art shop dan toko buku impor dengan harga miring yang terselip di antara kafe-kafe itu.

Tarif: Variatif

Sejumlah wisatawan asing dengan berbusana ala indonesia mengikuti ferstival Prawirotaman,Yogyakarta, (4/6).Festival di selenggarakan untuk menarik minat kunjungan wisatawan domestik maupun mancanegara.(Boy Harjanto)

Wisata Jogja dekat stasiun

Tak punya banyak waktu untuk menikmati Yogyakarta? Rugi, lho kalau mengunjungi kota ini tanpa pelesiran. Meskipun agenda padat, sempatkan untuk mengunjungi salah satu wisata Jogja. Pilih saja yang dekat dengan stasiun kereta.

Apa saja wisata Jogja dekat stasiun yang bisa Anda kunjungi? Berikut ini kami pilihkan beberapa di antaranya.

 

26. Malioboro

Bukan tanpa alasan kalau Malioboro sering menjadi setting film maupun FTV. Soalnya tempat ini memang benar-benar terasa Jogja-nya.

Dengan menelusuri sepanjang jalan Malioboro yang padat itu kita bisa menemukan berbagai jenis oleh-oleh, karya seniman lokal, dan jajanan enak. Banyak tukang becak dan tukang delman yang sedikit ngotot menawarkan jasa mereka, jadi Anda harus tetap sabar meskipun harus menolak berkali-kali.

Malioboro bisa dijangkau dengan jalan kaki beberapa menit dari stasiun. Kawasan ini juga sudah dipercantik dengan bangku-bangku panjang, lampu jalan, dan spot foto yang ciamik.

Tarif: Gratis

27. Pasar Beringharjo

Inilah destinasi wisata Jogja yang paling pas buat pecinta belanja. Pasar Beringharjo memang paling terkenal buat kulakan batik. Tetapi sebenarnya di sini ada berbagai macam oleh-oleh yang bisa dibeli. Mulai dari kaos oblong, totebag, dress batik, pouch, seprai, sandal batik, jamu, sampai suvenir pernikahan.

Harga produk yang dijual di sini murah-murah, apalagi kalau Anda jeli menawar. Tetapi tetap waspada dengan dompet, ya. Jangan sampai kecolongan gara-gara kelewat fokus belanja.

Tarif: Variatif

Aktivitas pedagang dan pembeli di Pasar Beringharjo, Yogyakarta, Minggu (19/4/2015). Pasar di kawasan Malioboro itu merupakan salah satu pusat penjualan batik yang murah meriah. (Liputan6.com/Helmi Afandi)

28. Museum Benteng Vredeburg

Di sebelah selatan Pasar Beringharjo ada benteng bekas penjara bagi para pejuang tanah air yang kini dialihfungsikan sebagai museum.

Tarif: Rp3.000,000

Sejumlah pejuang menyerbu tentara belanda pada teatrikal serangan umum 1 maret 1949 di benteng Vredeburg, Yogyakarta, (6/3). Teatrikal ini di gelar untuk mengenang semangat juang dalam mempertahankan kemerdekaan RI. (Boy Harjanto)

29. Titik Kilometer O Jogja

Sebenarnya titik ini memang cuma perempatan jalan. Tetapi biasanya dijadikan titik pusat untuk berbagai kegiatan, mulai dari aksi damai, pertunjukan seni, sampai tempat untuk memajang karya seni.

Tarif: Gratis

 

30. Taman Pintar (Tampin)

Di sisi timur Benteng Verdeburg ada Tampin yang menawarkan wisata edukasi dalam bentuk permainan. Ada Gedung Oval, Gedung Kotak, Gedung Planetarium, Gedung Paud, Theater 3D, dan Kampung Kerajinan di mana anak-anak bisa bermain sambil belajar.

Ada juga aktivitas kerajinan gerabah, lukis kaos, roket air, dan membatik yang bisa diikuti dengan membayar Rp13.000,00 sampai Rp50.000,00. Biasanya tempat wisata Jogja ini ramai dikunjungi keluarga di hari Minggu.

Tarif: Rp15.000,00 (pelajar), Rp20.000,00 (dewasa)

Sejumlah anak belajar melukis di Taman Pintar Yogyakarta, Selasa (12/7). Meski liburan lebaran telah berahir, liburan sekolah masih menyisakan satu pekan. (Liputan6.com/Boy Harjanto)Sejumlah anak bermain alat musik di Taman Pintar Yogyakarta, Selasa (12/7). Meski liburan lebaran telah berahir, liburan sekolah masih menyisakan satu pekan. (Liputan6.com/Boy Harjanto)Wahana baru di Taman Pintar Yogyakarta, Zona Keselamatan dan Berkendara. (Liputan6.com/Switzy Sabandar)Wahana baru di Taman Pintar Yogyakarta, Zona Keselamatan dan Berkendara. (Liputan6.com/Switzy Sabandar)

31. Shopping Center Yogyakarta

Kalau objek wisata Jogja yang satu ini merupakan surga bagi para pembaca. Di sini kita bisa menemukan buku dari beragam genre dengan harga yang sangat ramah di kantong. Bonus disampuli juga.

 

32. Taman Budaya Yogyakarta

Di sini kita bisa menikmati aneka pertunjukan seni dan budaya. Mulai dari ketoprak hingga teater bernuansa surealis.

Tarif: Gratis

 

Sumber: Merdeka.com (reporter: Ranu Kinanti Dahayu)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

8 Hal Sepele yang Melanggar Lalu Lintas

Posted: 16 Jun 2018 10:12 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Beberapa pelanggaran lalu lintas yang kerap terjadi di antaranya, mereobos lampu, menyalip ketika melewati garis putih lurus atau garis tidak menyambung, hingga memacu kecepatan di luar batas.

Namun dilansir situs RAC, ternyata hingga saat ini ada beberapa jenis pelanggaran yang notabennya dianggap sepele atau hal biasa oleh sejumlah orang.

Berikut ini 8 pelanggaran lalu lintas yang mungkin Anda tidak sadari kalau itu sebenarnya salah.

1. Menyalakan lampu dim untuk meminta jalan

Sering kali pengendara menyalakan lampu untuk memberi tahu pengendara di depannya dan meminta jalan sembari menyalip. Tapi secara teknis hal tersebut merupakan pelanggaran terlebih jika menimbulkan kecelakaan akibat tindakan tersebut. 

Lampu besar hanya digunakan untuk memberi tahu pengendara lain akan keberadaan kita di jalan. 

Tapi aturan tersebut berbeda-beda setiap negara. Ada baiknya jika ingin menyalakan lampu dim saat berkunjung ke suatu negara, cek peraturan lalu lintas yang berlaku di negara itu. 

 

 

Menyalip di Zebra Cross

Zebra cross batik di Pekalongan (Foto: NTMC Polri)

Menyalip kendaraan lain di zebra cross merupakan sebuah pelanggaran. Hal tersebut memang sangat dilarang. Kenapa?

Karena mungkin saja kendaraan di depan melambatkan laju mobilnya karena ada orang yang sedang menyebrang.

3. Parkir di arah jalan berlawanan malam hari

Malam hari memang jalanan akan lebih lengang. Namun begitu bukan berarti para pengendara bisa parkir di jalanan, terlebih memarkirkan kendaraannya di arah berlawanan jalan. Hal itu dilarang karena berisiko menyebabkan kecelakaan. 

Lampu mobil yang diparkir berlawanan jalan akan menyilaukan si pengemudi lain. Reflektor cahaya di bagian belakang juga tidak bakal terlihat setelah kita meninggalkan mobil. 

4. Parkir 10 meter di perempatan jalan

Memarkir mobil terlalu dekat dengan perempatan jalan tentunya menyulitkan orang lain untuk melewati jalan tersebut. Belum lagi risiko mobil lain yang muncul tak terlihat akibat terhalan mobil parkir tersebut. 

Ini jelas sangat berbahaya dan beresiko mengundang kecelakaan.

5. Menggunakan ponsel sebagai alat navigasi

Pengemudi ojek online menggunakan telepon seluler sambil mengendarai sepeda motor di Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Kamis (8/3). Menurut pihak kepolisian kecelakaan akibat penggunaan telepon genggam saat mengemudi kerap terjadi.(Liputan6.com/Arya Manggala)

Menggunakan aplikasi navigasi sah-sah saja. Namun yang dilarang adalah menggunakan aplikasi navigasi melalui ponsel, dan parahnya sambil dipegang. 

Karena itu seharusnya, menggunakan navigasi peta untuk mencari sebuah ditempel di dasbor atau kaca depan. Dengan begitu pengendara tak harus repot-repot satu tangannya memegang ponsel untuk melihat sebuah alamat. 

Ada di beberapa negera yang hukumnya ketat, langsung didenda dengan uang tunai, dan beberapa poin pengurangan untuk berkendara. 

6. Membunyikan klakson jam 11.30 malam sampai 7 pagi

Memberikan klakson mungkin bisa saja menjadi tanda keberadaan mobil Anda. Namun membunyikan klakson juga harus tahu tempat dan waktunya.

Bahkan di Inggris, membunyikan klakson pada malam hari bisa menjadi sebuah pelanggaran. Tindakan tersebut ilegal dan polisi siap akan menilang Anda.

7. Dilarang parkir di trotoar

Warga memarkirkan kendaraannya di trotoar saat bersantai di Danau Sunter, Jakarta, Jumat (19/1). Meskipun telah dibenahi, masih banyak warga yang memarkirkan sepeda motornya di trotoar tersebut. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Parkir di trotoar memang dilarang. Bahkan di Indonesia masing-masing kota juga memiliki peraturan daerah terkait parkir.

Namun begitu, nyatanya kesadaran pengendara agar tidak parkir di trotoar sangatlah kurang. Sebaliknya, tak hanya parkir, trotoar juga kerap digunakan pengendara sepeda motor sebagai jalur yang lebih cepat untuk dilalui.

Padahal, penggunaan trotoar untuk bukan untuk parkir atau melaju, selain bisa merusak bisa juga mengganggu pejalan kaki berjalan.

8. Membiarkan hewan keluar mobil saat mobil rusak di bahu jalan

Jika sedang membawa hewan peliharaan dan tiba-tiba mobil rusak di tengah jalan, tidak diperkenankan untuk membiarkan hewan tersebut keluar dari mobil walaupun berhenti di bahu jalan. 

Hanya dalam keadaan darurat saja, hewan peliharaan boleh keluar dari mobil. Apabila melanggar dan kecelakaan terjadi disebabkan oleh hewan peliharaan Anda, maka siap-siap untuk didenda. 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ucapan Lebaran Djarot-Sihar Dinilai Bisa Redakan Ketegangan Pilkada Sumut

Posted: 16 Jun 2018 10:07 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Ucapan selamat Idul Fitri dan permohonan maaf yang disampaikan calon gubernur-wakil gubernur Sumatera Utara, Djarot Saiful Hidayat-Sihar Sitorus, untuk Edy Rahmayadi dan Musa Rajekshah, mendapat banyak pujian.

Djarot-Sihar dinilai berjiwa pemimpin karena mau menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin kepada Edy-Ijeck yang menjadi lawannya pada Pilkada Sumatera Utara tersebut.

Melalui akun instagramnya, pada Sabtu 16 Juni 2018, Djarot dan Sihar memposting video ucapan selamat hari raya Idul Fitri dan permohonan maaf lahir serta batin. Dalam video itu, Djarot dan sihar nampak serasi didampingi istrinya.

"Saya dan keluarga mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriah kepada Pak @edy_rahmayadi dan Pak @ijeck09. Mohon Maaf lahir dan batin jika ada kesalahan saya beserta keluarga. Semoga di hari yang Fitri ini kita semua diberikan kekuatan, kelapangan hati, dan ketenangan jiwa untuk membangun Sumatera Utara," tulis Djarot.

Adapun Sihar menulis "Selamat Hari Raya Idul Fitri, Bang @edy_rahmayadi dan @ijeck09. Mohon maaf bila ada kesalahan baik kata maupun tindakan kami. Kiranya di hari yang fitri ini, kedamaian senantiasa menyertai hati kita. Semoga kita semua selalu diberikan kesehatan. Salam saya dan @patriciasiharofficial untuk keluarga semua..."

Hingga Minggu 17 Juni 2018 pagi, postingan video Djarot sudah ditonton 10.103 kali dan video Sihar sudah ditonton 11.532 kali.

 

Tanggapan Positif

Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Djarot Saiful Hidayat-Sihar Sitorus. (Liputan6.com/Reza Efendi)

Banyak juga netizen yang menuliskan kata 'respect' pada kolom komentar dan memuji Djarot- Sihar. "Calon pemimpin berjiwa besar," tulis akun @faizzlaia.

Pengamat komunikasi politik Universitas Pelita Harapan, Emrus Sihombing, menilai, Djarot-Sihar sudah melakukan hal yang memang harus dilakukan seorang pemimpin. Selain dapat menjadi contoh, ucapan Djarot-Sihar untuk Edy dan Ijeck juga diyakini bakal menurunkan suhu politik di Sumut jelang pemungutan suara pada 27 Juni nanti.

Menurut Emrus, Djarot-Sihar berhasil membuktikan mampu merawat keberagaman di Sumut. Selain menghormati hari raya Idul Fitri, Sihar juga kerap menghentikan kegiatan saat mendengar azan berkumandang.

"Apa yang dilakukan Bang Djarot dan Bang Sihar bisa mencegah panasnya suhu politik di Sumut," ucap Emrus.

 

Saksikan tayangan video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Serangan Bom Mobil Hantam Perayaan Idul Fitri di Afghanistan, 25 Orang Tewas

Posted: 16 Jun 2018 10:04 PM PDT

Liputan6.com, Nangarhar - Serangan bom mobil menghantam sebuah perayaan Idul Fitri di Provinsi Nangarhar, Afghanistan timur, Sabtu 16 Juni 2018 waktu setempat.

Serangan itu menewaskan sekitar 25 orang, menurut otoritas Afghanistan.

Korban tewas meliputi warga sipil, tentara pemerintah, dan sejumlah anggota Taliban yang tengah menggelar perayaan Idul Fitri bersama, kata otoritas di Jalalabad. Demikian seperti dikutip dari NBC News, Minggu (17/6/2018).

Perayaan Idul Fitri itu digelar bersama-sama oleh tentara Afghanistan dan Taliban, di mana kedua belah pihak tengah berada dalam status gencatan senjata sejak pengujung Ramadan.

Sementara itu, ISIS mengklaim serangan bom mobil tersebut.

Situs media Amaq yang terafiliasi ISIS menjelaskan pada Sabtu 16 Juni bahwa serangan bom mobil itu menargetkan "perayaan yang digelar oleh sekelompok tentara Afghanistan" di Nangarhar. Selain keterangan tersebut, Amaq tak mengelaborasi lebih detail.

Di sisi lain, juru bicara untuk otoritas Afghanistan mengatakan bahwa Taliban tak bertanggungjawab atas insiden itu.

"Insiden tersebut tak ada sangkut-pautnya dengan Taliban," kata juru bicara otoritas Afghanistan, Zabihullah Mujahid kepada Reuters, seperti dikutip dari NBC News.

Ketika berita tentang serangan itu menyebar, Presiden Afghanistan Ashraf Ghani mengumumkan dirinya akan memperpanjang gencatan senjata dengan Taliban, tetapi Ghani tidak memberikan kerangka waktu untuk perpanjangan yang dimaksudkan.

Dalam pesan video, sang presiden mendesak Taliban untuk memperpanjang gencatan senjata mereka dan mengatakan bahwa dirinya akan menunggu tanggapan kelompok tersebut.

 

Saksikan juga video pilihan berikut ini:

Menodai Aura Positif Idul Fitri di Afghanistan

 

Serangan bom mobil yang terjadi di Nangarhar menodai aura positif Idul Fitri di Afghanistan. Terlebih sejak akhir Ramadan, konflik antara tentara pemerintah dan Taliban telah berhenti sementara -- menyusul gencatan senjata yang diberlakukan oleh Presiden Ashraf Ghani dan kemudian diikuti oleh Taliban.

Pada hari pertama Idul Fitri, puluhan militan Taliban yang tidak bersenjata telah memasuki ibu kota Afghanistan di Kabul, untuk merayakan gencatan senjata.

Sementara itu, di tempat lain tentara Afghanistan dan militan Taliban, dalam adegan langka nan luar biasa, saling bertukar pelukan, berswafoto di tengah perayaan Idul Fitri, dan gencatan senjata yang menyertai.

Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Mike Pompeo mengatakan bahwa AS sangat menyambut baik usulan perpanjangan gencatan senjata.

Di sisi lain, Kantor Sekretaris Jenderal PBB "mendesak Taliban untuk mengindahkan seruan perdamaian dari rakyat Afghanistan dan juga memperpanjang gencatan senjata," kata seorang juru bicara dalam sebuah pernyataan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Rizieq Shihab Kantongi SP3, Bamsoet Harap Suasana Makin Kondusif

Posted: 16 Jun 2018 10:03 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPR Bambang Soesatyo mengapresiasi keputusan Polri menghentikan penyidikan kasus dugaan chat porno yang menyeret Rizieq Shihab. Bamsoet, begitu panggilannya, berharap langkah Polri menerbitkan surat perintah penghentian penyidikan (SP3) kasus Rizieq akan membuat suasana Indonesia makin kondusif.

"Keputusan polisi itu patut disyukuri serta diharapkan bisa mengakhiri pro dan kontra yang telah berlangsung selama ini. Berakhirnya pro dan kontra kasus Habib Rizieq Shihab ini akan mewujudkan suasana yang semakin teduh dan kondusif," ujar Bamsoet melalui pesan singkat, Minggu (17/6).

Mantan ketua Komisi Hukum DPR itu menambahkan, kasus chat telah menjadi perhatian masyarakat hingga menimbulkan pro dan kontra. Kejelasan tentang konstruksi kasus yang menyeret imam besar Front Pembela Islam (FPI) itu juga sudah lama ditunggu masyarakat.

"Penyidikan kasus ini telah berlangsung setahun lebih, terhitung sejak Mei 2017. Namun, hingga kini, penyidik Polri belum berhasil menemukan sosok yang mengunggah konten chat itu ke internet," tutur Bamsoet.

Karena itu, Bamsoet menyebut keputusan Polri menerbitkan SP3 kasus Rizieq mencerminkan kemurnian penegakan hukum. Menurut dia, keputusan Polri itu patur diapresiasi.

"Dengan begitu, Polri telah memastikan Habib Rizieq Shihab tidak bermasalah dengan hukum. Para pendukung dan simpatisan Habib Rizieq diharapkan bisa menerima keputusan Polri ini dengan legawa dan bijaksana," harap legislator Partai Golkar itu.

 

Saksikan tayangan video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Nyaris Terjerat, Petani Asal Dayak Berhasil Menaklukan Ular Piton

Posted: 16 Jun 2018 10:02 PM PDT

Liputan6.com, Muna - Serangan ular piton kembali terjadi di Kabupaten Muna, Jumat, 15 Juni 2018, sekitar 16 jam setelah seorang wanita bernama Wa Tiba (54) ditemukan tewas di dalam perut ular bermotif batik kembang itu. Serangan ular kedua kalinya itu dialami seorang petani di Desa Langkumapo, Kacamatan Napabalano, Kabupaten Muna.

Pria yang akrab disapa Bapaknya Rudi itu, luput dari serangan ular piton tersebut pada Jumat malam sekitar pukul 11.00 Wita. Saat itu, Bapaknya Rudi sedang mencari ikan gabus di daerah Kali Oengkapana menggunakan senter dan alat penangkap ikan tradisional.

Nyaris terlilit ular, pria asli Dayak Kalimantan itu dengan gesit berhasil menghindar. Padahal, kakinya sempat dibelit dengan cepat oleh ular sepanjang 6 meter itu.

"Dia awalnya cari ikan, tapi pas ada burung merpati hutan lewat, dia langsung mau kejar burung," ujar Sugeng, salah seorang warga Desa Langkumapo, Sabtu, 16 Juni 2018.

Saat hendak keluar dari kali sedalam 40 sentimeter itu, kaki pria asal Kalimantan itu merasa dililit. Sontak pria yang juga sering berkebun sendirian di wilayah hutan itu langsung mengambil gerakan menghindar.

"Tapi dia berani sekali. Langsung tangkap itu ular dan ikat malam itu juga," Sugeng menambahkan.

Kapolsek Tampo, AKP La Ode Gea membenarkan penangkapan ular piton yang nyaris menelan korban salah seorang warganya. Kapolsek malah bersyukur tidak ada korban jiwa.

"Syukur tidak ada korban jiwa. Kami baru sekali memang mendengar ada serangan ular di wilayah ini," kata Kapolsek.

 

 

Ular Dijual ke Pasar

Warga membawa ular tersebut kepada penadah dan dihargai ratusan ribu rupiah. (Liputan6.com/Ahmad Akbar Fua)

Saat sudah berhasil menjinakkan ular, pria yang sering disapa Bapaknya Rudi itu tidak membunuh hewan melata tersebut. Pria yang sudah belasan tahun tinggal di dalam hutan di wilayah Desa itu, hanya menyerahkan kepada warga sekitar untuk dijadikan tontonan.

Warga desa kemudian berinisiatif menjual ular kepada warga transmigran di Desa Kambaara, Kecamatan Tiworo. Sempat nyaris membunuh, ular itu justru memberikan keuntungan ekonomi.

"Ular dijual dengan harga Rp 6000 per kilogram, panjang 6 meter lebih," ujar Sugeng.

Dari total penjualan, warga mengantongi hasil penjualan ular sekitar Rp 372 ribu. Sebelum dijual, ular terlebih dahulu dipotong kepalanya.

"Dijual ke Desa Kambaara, di sana ada warga yang akan pakai dagingnya untuk dibuat minyak atau dimasak, daripada mengganggu lebih baik dijadikan uang," kata Sugeng.

 

Simak video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal MotoGP Catalunya 2018, Balapan Hari Ini

Posted: 16 Jun 2018 10:02 PM PDT

Liputan6.com, Montmelo - Jorge Lorenzo memiliki peluang besar untuk melanjutkan tren positifnya yang didapat sejak MotoGP Italia 2018. Pasalnya, pembalap Ducati itu akan memulai balapan MotoGP Catalunya 2018 dari posisi terdepan.

Lorenzo memang tampil ciamik sejak latihan bebas hingga kualifikasi MotoGP Catalunya. Pada sesi kualifikasi, Lorenzo yang baru meraih kemenangan perdananya bersama Ducati itu sukses merebut pole position.

Ia sukses menorehkan waktu terbaik 1 menit 38,680 detik. Posisi kedua dihuni pembalap Repsol Honda, Marc Marquez dengan selisih 0,066 detik dari Lorenzo. Sedangkan posisi ketiga ditempati rekan setim Lorenzo, Andrea Dovizioso dengan selisih 0,243 detik.

Sialnya, pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi gagal meraih catatan waktu yang bagus pada MotoGP Catalunya. Ia akan memulai balapan dari baris ketiga, tepatnya posisi ketujuh. Rekan setimnya, Maverick Vinales justru ada di urutan keempat.

 

Jadwal Balapan

Minggu, 17 Juni 2018

WUP: 14.40-15.00 WIB

Balapan: 19.00 WIB

 

Klasemen MotoGP 2018

1. Marc Marquez : 95

2. Valentino Rossi: 72

3. Maverick Vinales: 67

4. Andrea Dovizioso: 66

5. Johann Zarco: 64

6. Danilo Petrucci: 63

7. Andrea Iannone: 60

8. Cal Crutchlow: 56

9. Jack Miller: 49

10. Jorge Lorenzo: 41

11. Alex Rins: 33

12. Dani Pedrosa: 29

13. Tito Rabat: 27

14. Pol Espargaro: 23

15. Alvaro Bautista: 19

16. Hafizh Syahrin: 17

17. Franco Morbidelli: 17

18. Aleix Espargaro: 13

19. Takaaki Nakagami: 10

20. Bradley Smith: 7

21. Mika Kallio: 6

22. Scott Redding: 5

23. Karel Abraham: 1

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Libur Lebaran, Pasar Tanah Abang Tutup 10 Hari

Posted: 16 Jun 2018 10:01 PM PDT

Pengumuman terpasang di Gedung Blok B Pasar Tanah Abang, Jakarta, Minggu (17/6). Pasar Tanah Abang tutup sejak 15 Juni 2018 dan buka kembali pada 25 Juni 2018. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Pengumuman terpasang di Gedung Blok B Pasar Tanah Abang, Jakarta, Minggu (17/6). Pasar Tanah Abang tutup sejak 15 Juni 2018 dan buka kembali pada 25 Juni 2018. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Suasana Gedung Blok B Pasar Tanah Abang, Jakarta, Minggu (17/6). Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1439 H, Pasar Tanah Abang tutup selama 10 hari. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Suasana Gedung Blok B Pasar Tanah Abang, Jakarta, Minggu (17/6). Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1439 H, Pasar Tanah Abang tutup selama 10 hari. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Pengendara sepeda motor melintas di samping Gedung Blok B Pasar Tanah Abang, Jakarta, Minggu (17/6). Pasar Tanah Abang tutup sejak 15 Juni 2018 dan buka kembali pada 25 Juni 2018. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Pengendara sepeda motor melintas di samping Gedung Blok B Pasar Tanah Abang, Jakarta, Minggu (17/6). Pasar Tanah Abang tutup sejak 15 Juni 2018 dan buka kembali pada 25 Juni 2018. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Petugas kemanan berkumpul di Gedung Blok B Pasar Tanah Abang, Jakarta, Minggu (17/6). Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1439 H, Pasar Tanah Abang tutup selama 10 hari. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Petugas kemanan berkumpul di Gedung Blok B Pasar Tanah Abang, Jakarta, Minggu (17/6). Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1439 H, Pasar Tanah Abang tutup selama 10 hari. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Pengendara sepeda motor melintas di depan Gedung Blok A Pasar Tanah Abang, Jakarta, Minggu (17/6). Pasar Tanah Abang tutup sejak 15 Juni 2018 dan buka kembali pada 25 Juni 2018. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Pengendara sepeda motor melintas di depan Gedung Blok A Pasar Tanah Abang, Jakarta, Minggu (17/6). Pasar Tanah Abang tutup sejak 15 Juni 2018 dan buka kembali pada 25 Juni 2018. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Warga beristirahat di Gedung Blok B Pasar Tanah Abang, Jakarta, Minggu (17/6). Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1439 H, Pasar Tanah Abang tutup selama 10 hari. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Warga beristirahat di Gedung Blok B Pasar Tanah Abang, Jakarta, Minggu (17/6). Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1439 H, Pasar Tanah Abang tutup selama 10 hari. (Liputan6.com/Arya Manggala)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tiru Cara PM Mahathir Mohamad Tetap Bugar dan Tak Pikun di Usia 92

Posted: 16 Jun 2018 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Perdana Menteri Malaysia, Mahathir Mohamad, pada Juli nanti genap berusia 92. Walau sudah mencapai usia 90-an, Mahathir tetap bugar, memiliki pendengaran baik, dan tak pikun.

Menurut Mahathir Mohamad, dirinya memang agak lebih lambat menua dibandingkan orang-orang kebanyakan. Itu sebabnya fungsi tubuhnya tetap baik di usia 90-an.

"Well, ada dua jenis penuaan. Pertama, penuaan kronologis, yakni usia Anda, kedua terkait penuaan biologis. Kadang-kadang orang menua lebih cepat, tapi beberapa melambat," katanya pada sebuah diskusi yang digelar Press Club Nasional Jepang beberapa saat lalu.

"Saya kira, saya menua lebih lambat dibandingkan orang-orang kebanyakan," lanjut Mahathir mengutip laman New Straits Times, Minggu (17/6/2018).

Itu sebabnya, pria kelahiran 10 Juli 1925 ini tetap bisa beraktivitas normal. Ingatan, pendengaran, dan fungsi kognitifnya masih baik.

"Saya tidak pikun. Saya masih bisa mendengar dan menjawab pertanyaan. Dan, orang-orang berharap saya memimpin lagi. Saya pun menyetujui keinginan masyarakat," tutur Mahathir Mohamad.

 

Saksikan juga video menarik berikut:

Kunci rahasia

Mahathir Mohamad pada hari Rabu, 9 Mei 2018, saat mendeklarasikan kemenangan oposisi yang dipimpinnya atas koalisi Barisan Nasional yang dinakhodai Najib Razak (AP Photo/Adrian Hoe)

Mahathir tak sungkan berbagi rahasia tetap prima di usia tua, yakni dengan tetap aktif beraktivitas.

"Saya menyarankan orang-orang yang tua tidak berhenti beraktivitas (bekerja). Ketika berhenti, kemampuan tubuh jadi menurun dan lemah, dan mungkin jadi pikun," tuturnya lagi.

Hal yang ia sampaikan sama seperti yang dikatakan para dokter mengenai otot. "Sama seperti otot-otot Anda, bila tidak digunakan dan dilatih akan lemah. Bahkan tidak bisa membawa beban tubuh sendiri, jadi tidak bisa berjalan," katanya.

"Begitu pula otak, bila tidak digunakan, jadi tidak bisa berpikir dan menyelesaikan masalah,  tidak bisa menulis, kemampuan kognitif mundur, dan pikun. Jadi, selalulah aktif," tandasnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Trauma soal Pernikahan, Jessica Iskandar: Aku Enggak Mau Tercebur Dua Kali

Posted: 16 Jun 2018 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kegagalan rumah tangga dengan Ludwig Franz Willibald masih menyisakan luka di hati Jessica Iskandar. Pernikahan yang semula berjalan indah harus berakhir di pengadilan.

Apalagi pernikahan Jessica Iskandar dan Ludwig Franz Willibald akhirnya dibatalkan Peradilan Tata Usaha Negara karena adanya dugaan pemalsuan data.

Kenangan pahit itu membuat Jessica Iskandar belum mau terburu-buru membuka hati. Meski banyak pria yang coba mendekatinya, namun Jessica Iskandar masih bergeming.

"Kemarin kan pernah gagal. Aku enggak mau tercebur untuk kedua kalinya, jadi berteman dulu saja," ungkap Jessica Iskandar di Jakarta baru-baru ini.

Mencari Calon Ayah yang Baik

(Nurwahyunan/Bintang.com)

Saat ini Jessica Iskandar dikabarkan tengah dekat seorang pria bule yang disebut-sebut berprofesi sebagai seorang dokter. Artis 31 tahun itu pun mengisyaratkan sinyal positif kepada sang bule. Namun, Jessica Iskandar belum mau membicarakan komitmen pernikahan untuk saat ini.

"Kalau memang dia bisa menerima aku dan anakku, dan bisa menjadi calon ayah yang baik, aku sih siap aja. Cuma bukan dalam waktu dekat ini," ujar Jessica Iskandar.

Berteman Dulu

Jessica Iskandar. (Instagram/inijedar)

"Sekarang ini juga belum gimana-gimana. Masih berteman saja, karena pernah gagal dan enggak mau terburu-buru. Ya berteman dulu-lah," ia menandaskan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Asal-Usul "Halal Bi Halal", Tradisi yang Kerap Dilakukan Usai Lebaran

Posted: 16 Jun 2018 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Setelah lebaran, sebagian besar umat muslim kerap menggelar halal bi halal. Hal ini seolah telah menjadi tradisi yang dilakukan masyarakat Indonesia. Kalian tentu termasuk juga bukan?

Namun pernahkah kalian bertanya sebenarnya bagaimana sih awal kegiatan itu bisa menjadi tradisi?

Istilah halal bi halal dikatakan dicetuskan oleh KH Abdul Wahab Chasbullah. Kegiatan ini dicetuskan Kyai Wahab sebagai langkah mendamaikan kelompok-kelompok yang melakukan pemberontakan.

Pada pertengahan Ramadan 1948, Presiden Soekarno memanggil Kyai Wahab ke Istana Negara. Bung Karno awalnya meminta saran untuk mengatasi masalah bangsa yang tidak sehat.

Silaturahmi

Ilustrasi silaturahmi Lebaran (iStock)

Kyai Wahab lantas menyarankan agar Bung Karno menggelar silaturahmi, mengingat sebentar lagi Hari Raya Idul Fitri. Tapi, Bung Karno menghendaki istilah lain dari silaturahmi.

"Begini, para elit politik tidak mau bersatu, itu karena mereka saling menyalahkan. Saling menyalahkan itu kan dosa. Dosa itu haram. Supaya mereka tidak punya dosa (haram), maka harus dihalalkan. Mereka harus duduk dalam satu meja untuk saling memaafkan, saling menghalalkan. Sehingga silaturrahmi nanti kita pakai istilah halal bi halal," ujar Kiai Wahab.

Berkat saran Kiai Wahab itulah, Bung Karno lantas mengundang semua tokoh politik untuk datang ke Istana Negara untuk menghadiri silaturrahmi yang diberi judul Halal bi Halal.

Kegiatan halal bi halal nyatanya, juga disebut telah dimulai sejak KGPPA Mangkunegara I atau Pangeran Sambernyawa. Pangeran Mangkunegara I bahkan mengajak seluruh anggota kerajaan sungkem.

Reporter: Maulana Kautsar

Sumber: Dream.co.id

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Baterai Smartphone Kelak Bisa Terisi Penuh dalam Hitungan Detik

Posted: 16 Jun 2018 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah vendor smartphone kini tak hanya fokus mengembangkan baterai berkapasitas besar, tetapi juga melakukan berbagai cara agar daya baterai bisa terisi penuh dalam waktu singkat.

Kini, baterai smartphone umumnya akan mengisi daya hingga penuh selama dua jam dari kosong. Teknologinya pun kian berkembang dengan adanya fitur fast charging yang mereduksi waktu mengecas.

Namun di masa depan, akan ada baterai 'ajaib' yang bisa diisi daya hanya dalam beberapa detik. Ilmuwan telah menemukan material yang cocok untuk teknologi ini, yakni sebuah nanomaterial bernama MXene.

Dilansir dari Mashable, Minggu (17/6/2018), material ini adalah produk riset dari Drexel University, Philadelphia, AS, dan dikepalai oleh Profesor Yury Gogotsi.

Nanomaterial ini berbeda dari material baterai tradisional, karena dapat membuka lebih banyak jalur agar ion bergerak dengan cepat ke seluruh material.

Desain elektroda revolusioner menggunakan material bernama MXene untuk memungkinkan proses ini. Elektroda adalah tempat di mana energi tersimpan dalam baterai untuk pengisian daya. Hal ini membuat perubahan di komposisi baterai dan proses pengisian.

MXene adalah hidrogel yang terselip di antara logam oksida. Material ini sangatlah konduktif, seperti tembaga dan aluminium yang digunakan pada kabel listrik.

Sifat konduktif ini sangat penting, karena memungkinkan untuk ion melewatinya dengan sangat cepat. Baterai konvensional yang biasa kita pakai memiliki proses yang jauh lebih lambat daripada MXene.

Hal ini dikarenakan ada jalur terbatas untuk ion menuju ke port untuk mengecas. MXene membuat jalur ini lebih banyak untuk ion lewat. Hal tersebut memungkinkan ion sampai ke port pengisian dengan jauh lebih cepat.

 

Manfaatkan Superkapasitor

Berikut tips agar baterai smartphone Anda lebih cepat ketika di-charge

Selain itu, di soal port, terdapat lebih banyak superkapasitor ketimbang baterai tradisional. Hal ini membuat ada banyak tempat bagi ion untuk masuk dan meninggalkan baterai, sehingga tingkat efisiensinya makin baik.

Dalam uji cobanya, baterai iPhone bisa terisi penuh dari keadaan kosong hanya dalam waktu 59 detik.

Meski demikian, pengaplikasiannya secara masal masih sulit. Mungkin masih butuh beberapa tahun lagi untuk penelitian dan kesiapan industri untuk produksi masal.

Selain itu, MXene juga bisa diaplikasikan untuk baterai laptop, serta baterai mobil yang lebih baik. 

Reporter: Indra Cahya

Sumber: Merdeka.com

(Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Dua Pria Tak Sengaja Pancing Ikan Hiu

Posted: 16 Jun 2018 10:00 PM PDT

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tips Fashion Kenakan Busana Berwarna Hijau Lemon agar Terlihat Makin Stylish

Posted: 16 Jun 2018 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Busana berwarna lime green atau hijau lemon bisa dijadikan pilihan untuk tampil menawan di hari yang panas ini. Selain lavender dan oranye, warna ini termasuk ke dalam tren fashion musim panas yang bisa Anda coba.

Masih ragu mengenakan padanan busana dengan warna ini? Coba intip tips berikut yang dirangkum dari beberapa fashion influencer berikut ini.

 

firenze, our time was too short 💕

Sebuah kiriman dibagikan oleh alyssa coscarelli (@alyssainthecity) pada

Lupakan warna hijau lemon yang mencolok, dan kenakan pilihan warna hijau lemon yang lebih kalem. Misalnya dengan sentuhan warna pastel yang lembut. Coba kenakan setelan suit warna hijau lemon plus sepatu sneakers andalan. Cocok untuk Anda yang menyukai gaya fashion sporty lux.

 

Gaya kekinian

 

Self-portrait 101

Sebuah kiriman dibagikan oleh Alaa Amed (@alaamead) pada

Jika Anda berani bermain dengan warna, pilihan dress berwarna hijau lemon yang lebih mencolok bisa dicoba. Tak perlu menambahkan aksesori yang berlebihan, cukup dengan kacamata hitam, sandal dan tas jaring yang kekinian.

 

Gaya edgy

 

@emilisindlev 🐸🐢☘️💚

Sebuah kiriman dibagikan oleh Nordic Style Report (@nordicstylereport) pada

Nah, jika Anda menyukai gaya edgy dengan permainan motif, bisa mencoba tampilan yang satu ini. Gabungkan rok motif garis berwarna hijau lemon dengan blazer kotak-kotak berwarna hijau muda. Kombinasi warna dan motif yang sempurna untuk tampilan yang chic.

Foto: instagram.com/@nordicstylereport

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Wakapolri: SP3 Kasus Chat Seks Rizieq Shihab Kewenangan Penyidik

Posted: 16 Jun 2018 09:46 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Wakapolri Komjen Syafruddin menyatakan, penghentian atau SP3 kasus dugaan chat seks Rizieq Shihab adalah kewenangan penyidik.

"Semua proses hukum di penyidikan itu ada di penyidik. Bukan domain pimpinan Polri, Kapolri, Wakapolri. Apapun yang dilakukan penyidik tentu kewenangan mereka. Tidak ada intervensi apapun dari pimpinan Polri," ucap Syafruddin di Jakarta, Minggu (17/6/2018).

Syafruddin juga tak mau berspekulasi soal penghentian kasus chat seks Rizieq Shihab ini terkait dengan pertemuan Jokowi dan Persaudaraan Alumni 212 beberapa waktu lalu.

"Saya enggak mau dengar kata orang. Saya mau dengar dari penyidik. Saya tidak mau mengomentari hal-hal yang tidak pasti. Saya mau mengomentari dari mulutnya penyidik," ungkap Syafruddin.

Karena itu, dia membantah dikeluarkan SP3 Rizieq ada unsur politis.

"Tidak ada. Saya jangan suruh ulang-ulang. Saya tetap konsisten nyatakan itu kewenangan penyidik," pungkasnya.

Sebelumnya, Mabes Polri menyatakan sudah mengeluarkan Surat Perintah Penghentian Penyidikan (SP3) atas tersangka Rizieq Shihab dalam kasus dugaan chat seks. Dalam kasus ini, pimpinan FPI ini menjadi tersangka bersama seorang perempuan bernama Firza Husein.

"Betul, penyidik sudah hentikan kasus ini, bahwa ini semua kewenangan penyidik," kata Karopenmas Polri Brigjen M Iqbal.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jusuf Kalla Gelar Open House di Makassar

Posted: 16 Jun 2018 09:40 PM PDT

Liputan6.com, Makassar - Ribuan warga sebagian besar wanita dan anak-anak sudah antre sejak pagi tadi di Jalan Haji Bau, Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Mereka duduk di ruas jalan, tak jauh dari kediaman pribadi Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK). 

Kemudian ratusan aparat bersiaga. Demikian juga petugas kesehatan. Pada pagi tadi, Wapres JK menggelar open house atau membuka pintu rumahnya untuk silaturahmi dengan warga.

Simak berita selengkapnya di Liputan6 Siang SCTV, pukul 12.00 WIB. Anda juga dapat menyaksikan melalui live streaming, klik di sini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Berkat Kejadian Ini, Umi Pipik Mantap Tutupi Wajah dengan Cadar

Posted: 16 Jun 2018 09:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Sejak beberapa bulan lalu, Umi Pipik telah mengenakan cadar atau niqab. Hingga kini, ia masih konsisten memakai secarik kain yang menutupi wajahnya tersebut.

Dilansir dari Antara, Minggu (17/6/2018), saat menghadiri sebuah acara di Jakarta baru-baru ini, Umi Pipik menceritakan kisah di balik cadarnya tersebut.

Dalam kesempatan itu, ia mengatakan bahwa ada satu orang yang membuatnya tergugah untuk mengenakan cadar. Yakni sang sahabat, Indadari.

"Keinginan saya sudah lama saat lihat Indadari pakai. Dari mulai proses belajar, ke mana-mana saya bawa cadar di tas walau belum saya pakai," ujar Umi Pipik.

Sempat Buka Tutup

Umi Pipik. (Bambang E Ros/Bintang.com)

Namun ternyata ia sempat melewati masa-masa buka-tutup cadar. Beruntung, kembali ada orang yang mengingatkannya.

"Pas mau turun mobil, sopir saya ingetin, Umi enggak pakai cadar? Saya waktu itu masih buka tutup (cadar)," kata Umi Pipik.

 

Dapat Tamparan

Umi Pipik. (Bambang E Ros/Bintang.com)

Titik baliknya terjadi saat ia menjalankan ibadah umrah ke Tanah Suci pada 2017 lalu. Di sana, Umi Pipik mengaku mendapat semacam "tamparan".

"Saya bawa jamaah umroh. Masih ada sifat ke-aku-an, saya dapat tamparan. Salat selalu di luar (Masjidil Haram), selalu telat. Setiap keluar hotel dikenali orang. Orang-orang yang harusnya fokus beribadah jadi fokus foto-foto. Saya ajak mereka menambah dosa," kata dia.

 

Merasa Lelah

Setelah kejadian ini, ia kemudian merasa sudah waktunya mengenakan cadar. "Saya minta petunjuk Allah. Kapan mau menutup (ber-niqab). Saya lelah. Saya menangis, istighfar. Bismillah, saya mau istiqomah. Mungkin dengan menutup ini," kata Umi Pipik. (ANTARA)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Potret Syahnaz Sadiqah Pakai Hijab, Anggun dan Teduh Banget

Posted: 16 Jun 2018 09:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Hijab tak hanya sebagai penutup kepala bagi seorang wanita tetapi bisa membuat seorang wanita menjadi lebih cantik dan anggun. Itu pula yang terjadi pada Syahnaz Sadiqah. Istri dari Jeje Govinda ini memang belum mengenakan hijab dalam kesehariannya, tapi perannya di sinetron Dunia Terbalik, membuat Syahnaz bersedia menutup auratnya. Dan hasilnya, seperti diduga, Syahnaz makin cantik.

Bukan cuma itu Syahnaz pun juga sering mendapat pujian dari penggemar setiap kali mengunggah foto dirinya yang tengah berhijab. Tak sedikit yang mendoakan agar adik Raffi Ahmad ini menutup kepalanya setiap hari. Bahkan Syahnaz pun juga sering mendapat endorse produk hijab.

Syahnaz Sadiqah © instagram.com/syahnazs

Pakai Hijab di Lokasi Syuting

Syahnaz Sadiqah © instagram.com/syahnazs

Di lokasi syuting pun Syahnaz kerap terlihat memposting foto dirinya yang berhijab. Dia juga sering foro bareng dengan para bintang Dunia Terbalik yang sudah seperti keluarga baginya. Bahkan di salah satu foto, para kru sinetron tersebut sampai ikutan berpose yang akhirnya malah seperti photobomb.

Di bulan puasa pun Syahnaz sering memposting foto dirinya tengah memakai kaftan dan terlihat begitu anggun. Ada foto di mana dia pose bersama dengan kakak-kakak dan mamanya, walau bajunya beda sendiri, tapi Syahnaz tetap percaya diri. Bahkan ada foto di mana Syahnaz memakai mukenah.

Hingga saat ini Syahnaz memang masih belum memutuskan untuk berhijab. Tapi tak bisa dipungkiri ya kalau dengan berhijab Syahnaz begitu cantik dan anggun.

Sumber: Kapanlagi.com

Penulis: Rahmi Safitri

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal Piala Dunia 2018, Siaran Langsung Minggu 17 Juni

Posted: 16 Jun 2018 09:37 PM PDT

Jakarta Piala Dunia 2018 sudah memasuki hari keempat. Minggu (17/6/2018), tim-tim dari Grup E dan sebagian Grup F akan turun bertanding.

Sepanjang Minggu malam hingga Senin dini hari WIB, ada tiga pertandingan yang digelar secara beruntun. Kali ini, melibatkan tim juara, Jerman dan Brasil.

Jerman, pemenang Piala Dunia 2014 di Brasil itu akan menghadapi Meksiko di penyisihan Grup F. Sementara Brasil, akan menghadapi Swiss pada laga pertama penyisihan Grup E. Laga lain di Grup E mempertemukan Kosta Rika melawan Serbia. 

Jerman diprediksi musti bekerja keras untuk memastikan kemenangan lantaran Meksiko bukan lawan ringan. Meksiko selalu bisa lolos ke fase gugur dalam enam edisi terakhir Piala Dunia.

Sebaliknya buat El Tri, Jerman bisa jadi lawan paling berat yang akan dihadapi di Grup F. Kemenangan akan jadi hal bagus sebagai modal kembali lolos dari fase penyisihan grup.

 

Beranjak ke Grup E, Brasil bakal menjalani laga perdana yang tak mudah karena harus melawan Swiss, yang terkenal memiliki organisasi permainan cukup apik.

Namun, Swiss diperkirakan akan lebih menikmati status mereka sebagai underdog di Grup E. Hasil imbang, terbilang besar buat skuat asuhan pelatih Vladimir Petkovic ini.

Satu laga lagi, Kosta Rika vs Serbia, juga sayang dilewatkan. Kosta Rika ingin kembali mengulang cerita sukses saat melaju ke perempat final Piala Dunia 2014, atau bahkan melewati pencapaian itu.

Seluruh pertandingan itu dapat Anda saksikan secara langsung melalui layar televisi. Berikut jadwal pertandingan Piala Dunia 2018, pada Minggu malam (17/6/2018) hingga Senin dini hari (18/6/2018) WIB.

Jadwal Lengkap

Jadwal pertandingan Piala Dunia 2018, Minggu (17/6/2018)-Senin dini hari (18/6/2018) WIB

Minggu, 17 Juni 2018

19.00 WIB: Kosta Rika vs Serbia, Cosmos Arena

Live Trans TV

22.00 WIB: Jerman vs Meksiko, Stadion Luzhniki

Live Trans TV

 

Senin 18 Juni 2018

01.00 WIB: Brasil vs Swiss, Rostov Arena

Live Trans TV

Para pemain Timnas Jerman tiba di Moskow, Selasa (12/6/2018). Jerman datang ke Rusia untuk mempertahankan gelar juara Piala Dunia. (AFP/Daniel Roland)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

PAN Anggap Lirikan Gerindra ke Chairul Tanjung Hanya Simulasi Pilpres

Posted: 16 Jun 2018 09:34 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta sekaligus Ketua Tim Pemenangan Partai Gerindra, Sandiaga Uno melirik mantan Menko Perekonomian era Presiden SBY, Chairul Tanjung jadi calon wakil presiden (cawapres) untuk Prabowo Subianto. Chairul Tanjung dianggap layak karena memiliki pandangan yang sama terkait perkembangan ekonomi di Indonesia. 

Menanggapi itu, Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) Partai Amanat Nasional (PAN) Saleh Partaonan Daulay menilai, ucapan Sandiaga tidak menandakan Prabowo serta merta akan berdampingan dengan Chairul Tanjung di Pilpres 2019. Kata dia, Gerindra hanya sedang simulasi Pilpres saja. 

"Tapi saya yakin ini hanya simulasi biasa. Jalan untuk menduetkan keduanya belum tentu selesai. Masih perlu dikomunikasikan dengan partai lain. Gerindra sendiri tidak cukup," kata Saleh saat dihubungi Merdeka.com, Minggu (17/6/2018). 

Menurutnya, saat ini Gerindra memang terbilang sering melakukan simulasi calon di Pilpres. Saleh berharap Gerindra bisa segera mendapakan calon yang pas untuk mantan Danjen Kopassus itu. 

"Belakangan ini, Gerindra kelihatannya sering melakukan simulasi calon. Itu adalah hak mereka. Mudah-mudahan ada calon yang cocok," ujarnya. 

PAN, tambah Saleh, masih ingin fokus dengan empat calon yang diajukan mulai dari Zulkifli Hasan hingga Amien Rais. Empat calon itu masih diusahakan untuk bisa maju di Pilpres 2019.

"Yang jelas, PAN sudah mengajukan empat kader terbaiknya. Kami sendiri juga sedang memikirkan agar salah satu dari keempat kader itu bisa diusung pada pilpres yang akan datang," ucapnya. 

 

Pertemuan Sandiaga dan Chairul Tanjung

Sebelumnya, Ketua Tim Pemenangan Partai Gerindra Sandiaga Uno mengatakan sosok Chairul Tanjung cocok dengan Ketua Umum Prabowo Subianto. Menurutnya, pemikiran Chairul mengenai ekonomi sejalan dengan pandangan partai.

Hal itu disampaikan Sandiaga usai bertemu dengan Chairul Tanjung di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu 16 Juni. Dia berharap pertemuan ini dapat membangun kerjasama.

"Sangat cocok, saya sampaikan juga pak Chairul Tanjung ini unik karena bisa bicara ekonomi mikro, bisa bicara persatuan mengenai kebersamaan, beliau dipandang oleh teman-teman yang bergabung di kemitraan kita. Kita harapkan dengan pembicaraan dengan pak CT ini bisa ada terbangun fokus utama di bidang ekonomi," kata Sandiaga.

 

Reporter: Sania Mashabi

Sumber: Merdeka.com

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Konsumsi Listrik Turun Selama Libur Lebaran

Posted: 16 Jun 2018 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Konsumsi listrik selama libur Lebaran menurun. Hal ini disebabkan oleh banyak industri sebagai konsumen listrik terbesar yang menutup operasi untuk libur Lebaran.

Direktur Bisnis PLN Regional Jawa Bagian Barat, Haryanto W.S mengatakan, pada hari biasa, daya mampu pembangkit Sistem Jawa Bali (SJB) mencapai 33.621 MW dengan beban puncak sebesar 25.880 MW.

Sedangkan pada periode libur Lebaran, daya mampu pembangkit SJB sebesar 28.148 MW. Jumlah ini cukup untuk melayani beban puncak yang mencapai 16.069 MW.

‎"Meski kebutuhan pasokan listrik saat Lebaran menurun, kehandalan sistem harus dijaga," ujar dia di Jakarta, Minggu (17/6/2018).

Dalam rangka menjaga keandalan listrik selama libur Lebaran, PLN melalui PLN Distribusi Jakarta Raya (Disjaya) menyiagakan sebanyak 1.616 personil teknis dan non-teknis dikerahkan untuk menjaga pasokan listrik.

"PLN sudah siap siaga. Ini sudah pekerjaan rutin kita sebetulnya. Tetapi tetap terus kita update dan energize supaya teman-teman (PLN) terus semangat ingat akan tugas-tugasnya bahwa kita ingin bisa memberikan kesempatan bagi masyarakat merayakan Idul Fitri dengan senang, bahagia dan damai. Untuk itu, PLN harus siap siaga 24 jam/7 hari," ujar dia.

‎Adapun strategi operasi sistem distribusi yang dilakukan oleh PLN Disjaya antara lain, pertama, mengupayakan tidak ada pekerjaan pemeliharaan selama periode siaga Idul Fitri. Pekerjaan pemeliharaan hanya dilakukan dalam keadaan darurat atau perbaikan kerusakan.

Kedua, memastikan seluruh jaringan dalam kondisi normal operasi. Ketiga, ‎memperkuat piket siaga dengan menambah personil petugas yang bekerja selama 24 jam secara shift dan penguatan pelaksanaan di lapangan selama periode siaga.

"Keempat, Mempersiapkan pasukan siaga DEYANSUS 123 (pelayanan teknik khusus PLN) beserta peralatan pendukungnya, seperti Uninterruptible Power Supply (UPS), Genset, Unit Gardu Bergerak (UGB), Unit Kabel Bergerak (UKB) dan peralatan lainnya," kata dia.

Kelima, mempersiapkan peralatan SCADA dan alat telekomunikasi. Keenam, m‎emonitor secara khusus kelistrikan di tempat-tempat ibadah, tempat fasilitas transportasi dan rumah sakit.

 

Konsumsi Listrik Turun 50 Persen di DKI Jakarta

Pelanggan mengisi token listrik di Rusun Bendungan Hilir, Jakarta, Rabu (15/11). Pemerintah dan PT PLN (Persero) tengah menggodok penyederhanaan golongan pelanggan listrik rumah tangga. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mencatat penurunan konsumsi listrik di DKI Jakarta sebesar 50 dari hari biasanya. Hal ini disebabkan oleh aktivitas mudik Lebaran.

"Banyaknya warga Jakarta yang pulang ke kampung halaman dan liburnya aktivitas industri dan bisnis berdampak pada penurunan konsumsi listrik sekitar 2.500 Mega Watt (MW) atau 50 persen dari hari biasanya," demikian disampaikan Kementerian ESDM dalam keterangan resmi, Jakarta, Minggu 17 Juni  2018.

Meski begitu, PLN Dis Jaya tetap menyiagakan 1.616 personil selama 24 jam penuh di 18 lokasi area kantor distribusi PLN di seluruh Jakarta guna mengamankan pasokan listrik.

Puncak perayaan Idul Fitri pun berjalan aman lantaran disokong dengan sistem keandalan listrik nasional yang mumpuni. Tercatat daya mampu sistem kelistrikan nasional pada hari raya Idul Fitri sebesar 30.896,23 MW.

"Sementara beban puncak hanya 26.459,58 MW. Cadangan operasi dari sistem kelistrikan nasional mencapai 4.373,52 MW," kata dia.

 

Reporter: Wilfridus Setu Embu

Sumber: Merdeka.com

 

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Belajar dari Nissa Sabyan, Nagita Slavina Ungkap Keinginan untuk Berhijab

Posted: 16 Jun 2018 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Dalam video terbarunya, Nagita Slavina kali ini mengundang penyanyi muda Nissa Sabyan. Tidak hanya menampilkan suara indah keduanya, Nagita Slavina juga belajar banyak soal hijab dari Nissa Sabyan.

"Aku mau sharing (sama Nissa) soal hijab. Aku mau diajarin step by step-nya (hijab ala Nissa)," ujar Nagita Slavina.

Nagita Slavina juga terlihat antusias mencoba berbagai gaya hijab ala vokalis band Sabyan Gambus tersebut. Dalam video tersebut, Nagita Slavina nampak anggun dan tak kalah imut dari Nissa Sabyan ketika mengenakan hijab.

Di sela-sela itu, Nissa sempat bertanya kepada Nagita Slavina soal hijab. Ia penasaran apakah ibu satu anak ini akan tampil berhijab seterusnya suatu saat nanti. Mendengar pertanyaan itu, reaksi Nagita Slavina menarik perhatian publik.

Pasti

Nagita Slavina dan Nissa Sabyan (Foto: Instagram/raffinagita1717)

"Ya pastilah (keinginan berhijab), doain," kata Nagita Slavina. Istri Raffi Ahmad ini mengakui bahwa dulu ia biasa mengenakan hijab saat sekolah. 

Motivasi Hidup

Nagita Slavina dan Rafathar (Instagram/raffinagita1717)

Tak cuma soal hijab, Nagita Slavina juga ditanya motivasinya dalam hidup. Bukan sang suami, Nagita Slavina mengungkap sosok spesial yang membuatnya selalu bersemangat.

"Ya kalau udah punya anak ya anak (Rafathar). Intinya sih keluarga," ungkapnya. Kebersamaan Nagita Slavina dan Nissa di video terbaru Rans Entertaiment ini cukup menuai reaksi positif warganet. Banyak yang berharap Nagita Slavina bisa tampil berhijab seterusnya.

Komentar Warganet

"Cantik banget, semoga pake hijab beneran," tulis akun @putrieldila.

"Cantik banget kakak kakak ,kalian mirip banget mudah mudahan nagita segera memakai hijab," tulis akun @sumayyah2616.

"Ka gigi cantik banget pke hijab, tmbh imut mukanya," tulis akun @idaaurellia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: CFD Ditiadakan, Warga Tetap Berolahraga di Jalan Sudirman - Thamrin

Posted: 16 Jun 2018 09:29 PM PDT

Pengendara sepeda berolahraga di kawasan Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan Thamrin, Jakarta, Minggu (17/6). Meski HBKB atau CFD ditiadakan, sebagian warga tetap berolahraga di kawasan ini. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Pengendara sepeda berolahraga di kawasan Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan Thamrin, Jakarta, Minggu (17/6). Meski HBKB atau CFD ditiadakan, sebagian warga tetap berolahraga di kawasan ini. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Warga berlari di kawasan Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan Thamrin, Jakarta, Minggu (17/6). Meski HBKB atau CFD ditiadakan, warga yang sudah terbiasa menjadikan lokasi ini untuk berolahraga tetap melakukan rutinitasnya. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Warga berlari di kawasan Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan Thamrin, Jakarta, Minggu (17/6). Meski HBKB atau CFD ditiadakan, warga yang sudah terbiasa menjadikan lokasi ini untuk berolahraga tetap melakukan rutinitasnya. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Suasana saat pengendara sepeda berolahraga di kawasan Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan Thamrin, Jakarta, Minggu (17/6). Meski HBKB atau CFD ditiadakan, sebagian warga tetap berolahraga di kawasan ini. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Suasana saat pengendara sepeda berolahraga di kawasan Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan Thamrin, Jakarta, Minggu (17/6). Meski HBKB atau CFD ditiadakan, sebagian warga tetap berolahraga di kawasan ini. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Sejumlah kendaraan melintas dekat warga yang berolahraga di kawasan Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan Thamrin, Jakarta, Minggu (17/6). Meski HBKB atau CFD ditiadakan, sebagian warga tetap berolahraga di kawasan ini. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Sejumlah kendaraan melintas dekat warga yang berolahraga di kawasan Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan Thamrin, Jakarta, Minggu (17/6). Meski HBKB atau CFD ditiadakan, sebagian warga tetap berolahraga di kawasan ini. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Seorang warga berolahraga sambil mendorong kereta bayi di kawasan Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan Thamrin, Jakarta, Minggu (17/6). Meski HBKB atau CFD ditiadakan, sebagian warga tetap berolahraga di kawasan ini. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Seorang warga berolahraga sambil mendorong kereta bayi di kawasan Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan Thamrin, Jakarta, Minggu (17/6). Meski HBKB atau CFD ditiadakan, sebagian warga tetap berolahraga di kawasan ini. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Kendaraan melintas saat warga tengah berolahraga di kawasan Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan Thamrin, Jakarta, Minggu (17/6). Meski HBKB atau CFD ditiadakan, sebagian warga tetap berolahraga di kawasan ini. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Kendaraan melintas saat warga tengah berolahraga di kawasan Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan Thamrin, Jakarta, Minggu (17/6). Meski HBKB atau CFD ditiadakan, sebagian warga tetap berolahraga di kawasan ini. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Sepeda motor melintas saat warga tengah berolahraga di kawasan Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan Thamrin, Jakarta, Minggu (17/6). Meski HBKB atau CFD ditiadakan, sebagian warga tetap berolahraga di kawasan ini. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Sepeda motor melintas saat warga tengah berolahraga di kawasan Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan Thamrin, Jakarta, Minggu (17/6). Meski HBKB atau CFD ditiadakan, sebagian warga tetap berolahraga di kawasan ini. (Liputan6.com/Arya Manggala)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Klasemen Piala Dunia 2018: Kroasia Ungguli Argentina

Posted: 16 Jun 2018 09:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sebanyak empat pertandingan Piala Dunia 2018 di Grup C dan D berlangsung pada Sabtu (16/6). Semua pertandingan berlangsung sengit dan ada kejutan tercipta.

Yang paling mencuri perhatian adalah kegagalan Argentina mengalahkan Islandia. Kedua tim harus bermain imbang dengan skor 1-1.

Kapten Tim Tango, Lionel Messi, jadi kambing hitam di laga ini. Striker Barcelona itu gagal mengeksekusi penalti ke gawang kiper Hannes Thor Halldorsson yang tampil brilian sepanjang laga.

Sementara itu, unggulan Piala Dunia lainnya, Prancis dipaksa kerja keras untuk menekuk Australia dengan skor 2-1. Tim Ayam Jantan baru bisa memastikan kemenangan mereka, sembilan menit sebelum laga usai melalui gol Paul Pogba.

Di laga lain, dua tim Eropa, Kroasia dan Denmark juga sukses meraih kemenangan. Kroasia menggebuk wakil Afrika, Nigeria dengan skor 2-0.

Sementara Denmark unggul tipis 1-0 atas tim Amerika Selatan, Peru. Gol tunggal kemenangan Tim Dinamit dicetak Yussuf Poulsen yang memanfaatkan assist Christian Eriksen.

Pemain Timnas Denmark, Yurary Poulsen, merayakan gol yang diciptakannya bersama rekan setimnya, Christian Eriksen, di pertandingan Grup C Piala Dunia 2018 di Mordovia Arena, Saransk, Sabtu (16/6/2018). (AP Photo/Martin Meissner)

Berikut Klasemen Grup C dan D Piala Dunia 2018

Klasemen Piala Dunia 2018 C-D

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gebetan Baru Jessica Iskandar Seorang Dokter?

Posted: 16 Jun 2018 09:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Jessica Iskandar kembali dikabarkan dekat dengan seorang bule. Bedanya kali ini Jessica Iskandar masih malu-malu mengenalkannya kepada publik.

Jessica Iskandar mengaku perkenalannya dengan bule tersebut berawal dari keisengan temannya di Girls Squad, dr. Irene. Kala itu dr. Irene mengenalkan temannya yang masih single kepada Jessica Iskandar.

Hal itu pun tak dibantah oleh Jessica Iskandar. Hanya saja bintang film Dealova itu mengaku masih melakukan penjajakan dengan si bule.

"Iya dikenalkan sama dr. Irene, cuma aku baru berteman saja. Enggak pacaran, belum," kata Jessica Iskandar baru-baru ini di Jakarta.

Profesi Gebetan?

(Nurwahyunan/Bintang.com)

Kabarnya bule yang tengah dekat dengan Jessica Iskandar berprofesi sebagai dokter seperti dr. Irene. Apa kata Jessica Iskandar?

"Ya nanti saja deh (cerita soal profesi bule). Nanti saja ya," ucapnya seraya tersipu.

Tak Mau Buru-Buru

Jessica Iskandar (Bambang E.Ros/Bintang.com)

Ibu satu anak ini menegaskan bahwa hubungannya dengan teman dr. Irene masih dalam tahap penjajakan satu sama lain. Kegagalan berumah tangga membuat Jessica Iskandar enggan terburu-buru dalam mengambil keputusan nikah.

Berteman Dulu

Jessica Iskandar. (Instagram/inijedar)

"Belum gimana-gimana, masih berteman saja. Karena pernah gagal dan enggak mau terburu-buru, jadi masih berteman dulu," ungkap Jessica Iskandar.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lulung Desak Anies Lanjutkan Pembahasan Raperda Reklamasi

Posted: 16 Jun 2018 09:19 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Ketua DPRD Abraham Lunggana alias Lulung, meminta Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melanjutkan pembahasan Perda Reklamasi Teluk Jakarta setelah meneken Pergub 58 Tahun 2018 tentang pembentukan Badan Koordinasi dan Pengelolaan Reklamasi Teluk Jakarta.

"(Pergub 58) ini implementasinya seperti apa? ini kan belum ada ukurannya. Kemudian implementasinya kalau mau ada ukuran kita lihat nanti perda reklamasi, atau perda tata ruang yang nanti akan diselenggarakan dibahas nanti itu seperti apa itu nanti kita lihat di situ isinya," ujar Lulung di Masjid At-Tin, Jakarta Timur, Minggu (17/6/2018).

Adapun perda yang dimaksud adalah Raperda tentang Rencana Tata Ruang Kawasan Strategis Pantai Utara Jakarta dan Raperda tentang Rencana Zonasi Wilayah Pesisir dan Pulau-pulau Kecil. Dua Raperda tersebut sudah lama Anies cabut guna menghentikan reklamasi.

Lulung sepakat rencana membangun pulau reklamasi yang belum jadi harus dihentikan. Sedangkan, pulau yang sudah terbentuk dan bangunan-bangunannya sudah berdiri harus dijelaskan bagaimana peruntukkannya. Menurut Lulung hal tersebut harus jelas diatur dalam dua Raperda terkait reklamasi.

"Pak Jusuf Kalla menyampaikan, bangunan yang sudah ada biarkan tidak apa. Tapi kita harus sepakat di Pergub 58 itu pembahasan yang nanti diusulkan di paripurna barangkali tentang perda tata ruang pesisir pantai itu harus ditanamkan. Tidak boleh ada lagi bangunan. Untuk menyelamatkan apa? Menyelamatkan tadi, ruang, tata ruang pesisir pantai dan laut," jelas Lulung.

Sepakati Tidak Ada Pembangunan

Spanduk penyegelan terpampang di depan pintu masuk proyek reklamasi Pulau D, Teluk Jakarta, Kamis (7/6). Pemprov DKI Jakarta menyegel 932 bangunan yang berdiri di Pulau D lantaran tidak memiliki izin mendirikan bangunan (IMB). (Liputan6.com/Iqbal Nugroho)

Saat disinggung tudingan Koalisi Selamatkan Teluk Jakarta yang menyatakan Anies malah melanjutkan reklamasi lewat Pergub, Lulung mengatakan belum tentu demikian. Sebab, dalam Pergub sudah disepakati tidak ada pembangunan.

"Kan belum ada perdanya, reklamasi dilanjutkan misalkan kepada siapa kepada bangunan 900 bangunan yang sudah disitu. Dan tidak boleh dibongkar itu kan investasi orang, itu aset perusahaan yang tidak boleh dirobohkan," tandasnya.

Pergub 58 Tahun 2018 itu diteken Anies setelah melakukan penyegelan di Pulau D reklamasi. Pergub tersebut tentang Pembentukan Organisasi dan Tata Kerja Badan Koordinasi dan Pengelolaan Reklamasi Pantai Utara Jakarta.

Dengan adanya Pergub itu, maka ada pembentukan Badan Koordinasi dan Pengelolaan Reklamasi (BKP) Pantai Utara Jakarta.

Badan itu mempunyai tugas mengkoordinasikan perencanaan, pelaksanaan dan pelaksanaan penyelenggaraan Reklamasi Pantura Jakarta, pengelolaan hasil Reklamasi Pantura Jakarta dan penataan kembali kawasan daratan pantai utara Jakarta serta memberikan rekomendasi kebijakan dalam rangka penyelenggaraan Reklamasi Pantura Jakarta, dan penataan kembali kawasan daratan pantai utara Jakarta.

 

Reporter: Ahda Bayhaqi

Sumber: Merdeka.com

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Malaysia Tahan Ribuan Perempuan Asing Terduga Pekerja Seks Ilegal di Panti Pijat

Posted: 16 Jun 2018 09:10 PM PDT

Liputan6.com, Kuala Lumpur - Otoritas Malaysia telah melakukan penggerebekan terhadap 505 panti pijat di penjuru Negeri Jiran sejak awal 2018. Ratusan panti pijat tersebut digerebek karena para karyawatinya diduga menawarkan jasa layanan seksual ilegal.

Menurut laporan New Strait Times, Kepala Badan Reserse Kriminal Kepolisian Diraja Malaysia (PDRM) Wan Ahmad Najmuddin mengatakan bahwa penggerebekan itu dilaksanakan antara bulan Januari hingga Mei 2018.

Penggerebekan berfokus pada panti pijat di wilayah Selangor, Kuala Lumpur, Johor, dan Perak.

Wan Ahmad memaparkan, PDRM menahan lebih dari seribu karyawati panti pijat sejak awal 2018. Mereka diduga menawarkan jasa layanan seksual ilegal.

"Usai penggerebekan, kami memahami bahwa perempuan warga negara Thailand adalah yang terbanyak ditahan," kata Wan Ahmad Najmuddin kepada New Strait Times, seperti dikutip dari Channel News Asia, Minggu (17/6/2018).

Dari jumlah itu, 434 perempuan merupakan warga negara Thailand, 285 dari Vietnam, 153 dari Indonesia, 142 dari China, dan 34 dari Filipina.

Segelintir sisanya merupakan perempuan dari Kamboja, Myanmar, Laos, dan Bangladesh.

Wan Ahmad menambahkan, operasi yang dilakukan oleh PDRM dan Departemen Imigrasi Malaysia membuahkan hasil positif dan selaras dengan hukum yang berlaku.

"Tindakan yang diambil, yang selaras dengan UU Pencegahan Kejahatan 1959, UU Anti-perdagangan Orang dan Anti-Penyelundupan Migran, telah membuahkan hasil berupa pembatasan terhadap aktivitas-aktivitas ilegal yang berkaitan," kata Wan Ahmad.

Sampai berita ini turun, ribuan warga negara asing itu masih ditahan untuk diproses hukum lebih lanjut oleh otoritas Malaysia.

 

Saksikan juga video pilihan berikut ini:

Ratusan WNI di Malaysia Dipulangkan Jelang Lebaran 2018

ilustrasi (Liputan6.com/Gempur M Surya)

Sementara itu, beberapa pekan sebelumnya, Kementerian Luar Negeri RI memulangkan 404 WNI kelompok rentan dari Detensi Imigrasi Malaysia dan penampungan sementara KBRI Kuala Lumpur serta KJRI Johor Bahru pada 6 Juni 2018.

Seperti dikutip dari Kemlu.go.id, Sabtu (9/6/2018), sebanyak 222 orang dipulangkan oleh KJRI Johor Bahru melalui jalur laut, pelabuhan Pasir Gudang dan Stulang Laut. Sementara 182 lainnya dipulangkan oleh KBRI Kuala Lumpur melalui jalur udara dengan penerbangan kemanusiaan Lion Air dari Bandara KLIA menuju Jakarta.

Dari jumlah tersebut, 392 WNI itu di antaranya perempuan dan 12 lainnya anak-anak.

Mereka yang dipulangkan melalui jalur laut pada umumnya berasal dari pulau Sumatera dan sekitarnya. Setibanya di pelabuhan Tanjung Pinang, Provinsi Kepulauan Riau, mereka ditangani oleh Kementerian Sosial untuk selanjutnya dipulangkan ke daerah asal masing-masing.

Sementara itu, mereka yang dipulangkan melalui jalur udara pada umumnya berasal dari pulau Jawa, NTB dan NTT. Setibanya di Bandara Soekarno-Hatta, mereka ditangani dan dipulangkan ke daerah asal dengan bantuan BNP2TKI.

Sejak pertengahan tahun 2017, Pemerintah Malaysia sementara waktu tidak lagi membiayai deportasi sebagaimana yang dilakukan selama ini. Kebijakan tersebut diambil karena masalah internal di Pemerintah Malaysia.

Hal itu mengakibatkan jumlah WNI pelanggar keimigrasian yang ditahan Pemerintah Malaysia di 13 rumah detensi keimigrasian di wilayah Semenanjung, mencapai hampir tiga ribu WNI hingga akhir Mei 2018.

Sebagian besar mereka sudah berada di detensi selama berbulan-bulan. Di antaranya terdapat sekitar 377 wanita dan anak-anak yang karena alasan kemanusiaan dibantu pemulangannya oleh Kementerian Luar Negeri.

Berdasarkan data, sebanyak 27.842 WNI dideportasi dari seluruh Malaysia pada tahun 2016 dan 17.153 pada paruh pertama 2017.

Menurut data pemerintah Malaysia, setengah dari 2,5 juta pendatang tanpa ijin di Malaysia adalah WNI. Masalah WNI pendatang tanpa ijin di Malaysia menjadi perhatian pemerintah kedua negara.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tim Gabungan Disebar untuk Buru Buaya di Sekitar Ancol

Posted: 16 Jun 2018 09:05 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Pemprov DKI melakukan apel pagi dengan sejumlah tim gabungan untuk mencari buaya. Di antaranya Pemadam Kebakaran, TNI, Polri, BPBD, Pramuka Peduli, Marga Satwa Ragunan dan Basarnas.

Bupati Kepulauan Seribu, Irmansyah, mengatakan, ini mereka lakukan untuk mengantisipasi berbagai hal yang tidak diinginkan terkait kemunculan buaya tersebut. Khususnya terhadap daerah-daerah terbuka yang ramai dengan masyarakat.

"Ada hal yang perlu kita antisipasi. Harus kita lakukan pelayanan kepada masyarakat khususnya kepada wisatawan yang hadir, khususnya Jakarta Utara, Kepulauan Seribu, untuk menjaga hal-hal yang tidak kita inginkan," ujar Irmansyah, di Mako Perwakilan Polres Kepulauan Seribu, Jl Marina Ancol, Jakarta Utara, Minggu (17/6/2018).

Tim gabungan pun diturunkan untuk menyisir ke 4 wilayah pencarian. Mereka terdiri dari tim Basarnas yang menyisir ke arah Kali Adem dari Marina Ancol. Kemudian tim pemadam kebakaran yan akan menyisir sepanjang daerah Ancol.

Selanjutnya ada tim dari TNI AL yang akan menyisir ke dekat lokasi awal penemuan buaya, Pondok Dayung dan tim terakhir yaitu gabungan dari sejumlah tim kepolisian, seperti Polres, Satpol PP dan Polair akan menyisir ke sepanjang wilayah laut.

Irmansyah mengakui, memang lebih sulit untuk menjaga keamanan di daerah-daerah terbuka dibanding daerah yang cenderung tertutup atau dalam lingkup kecil.

"Kalau kayak di Ragunan, empang, danau, relatif lebih mudah untuk ditangkap, tapi kalau ini sangat terbuka," katanya.

 

Lebih Mudah di Darat

Dia juga mengungkapkan bahwa lebih mudah untuk dilakukan penangkapan di wilayah darat daripada di air seperti saat ini.

"95 persen kali di darat bisa dilakukan penangkapan, kalau di air lebih sulit karena itu memang habitatnya," ucap Irmansyah.

Meskipun begitu dia berharap agar buaya tersebut dapat ditangkap dan tidak ada buaya-buaya lainnya yang bermunculan.

"Kita berharap emang cuma 1 buayanya, nggak bawa teman-teman nggak bermunculan. Semoga bukan di tempat pariwisata," harap Irmansyah.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Strategi Terminal Leuwi Panjang Sambut Arus Balik Pemudik

Posted: 16 Jun 2018 09:03 PM PDT

Liputan6.com, Bandung - Untuk mengantisipasi arus balik, Terminal Leuwi Panjang Bandung telah menyiapkan fasilitas kendaraan umum bagi penumpang. Arus balik diprediksi akan terjadi H+3 dan H+6 Lebaran.

"Bus sudah kita siapkan untuk arus balik. Termasuk bus cadangan dari Damri," ujar Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung, Yosep Heryansyah, Sabtu, 16 Juni 2018.

Menyambut arus balik, Yosep mengatakan pihaknya bersiaga selama 24 jam. Petugas dari Kementerian Perhubungan dan Polda Jawa Barat berjaga di Posko Lebaran sejak arus mudik kemarin.

Yosep menyebutkan, prediksi puncak arus balik di Terminal Leuwi Panjang akan terjadi pada Selasa, 19 Juni 2018, atau H+3 Lebaran. "Karena sebagian orang sudah mulai masuk kerja hari Jumat. Apalagi kan sekarang liburnya datang lebih awal," tutur Yosep.

Prediksi itu, lanjut Yosep, didasari data pada tahun lalu. Selain H+3, puncak arus balik juga diperkirakan akan terjadi pada Jumat nanti.

"Kalau misalnya jatuhnya tanggal masuk kerja di hari Sabtu, kondisi arus balik juga akan sama," ujarnya.

Kepala Terminal Leuwi Panjang Edi Kalbari menambahkan, berdasarkan data pada H+3 dan H+6 tahun lalu jumlah keberangkatan bus meningkat paling signifikan. "H+3 mencapai 627 bus dan 14.772 penumpang. Sedangkan, H+6 memberangkatkan 693 bus dengan 19.985 penumpang," kata Edi.

Adapun jumlah kedatangan bus tertinggi periode tahun lalu terjadi pada H+1. "Tahun lalu pada H+1 dengan jumlah 590 bus yang mengangkut 18.550 penumpang," ujarnya.

Simak video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ingat, Helm Itu Kewajiban Bukan Kebutuhan

Posted: 16 Jun 2018 09:02 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Mengenakan helm bagi pengendara sepeda motor merupakan hal yang wajib dilakukan karena mampu mencegah risiko cedera serius saat terjadinya kecelakaan.

"Perlu diingat, bahwa sekitar 90 persen pesepeda motor yang meninggal dunia dalam kecelakaan di jalan dipicu oleh luka di kepala dan leher," ujar Edo Rusyanto, koordinator Jaringan Aksi Keselamatan Jalan (Jarak Aman), di sela Aksi Simpatik Pahala, dalam rilis yang diterima Liputan6.com.

Lanjut pria yang akrab disapa Eyang Edo ini, memakai helm saat berkendara merupakan ikhtiar mereduksi dampak terjadinya kecelakaan. Memakai helm menjadi jurus berkendara rendah risiko (low risk riding).

"Kami berharap, memakai helm menjadi sebuah kebutuhan, bukan semata kewajiban," ujarnya.

 

Helm Jeruk Pamelo, Andalan Teknologi Masa Depan

Helm Valentino Rossi bernama AGV Pista GP dan Corsa di IMOS 2016.

Teknologi keselamatan semakin maju, termasuk di dunia otomotif. Menariknya ada pula yang mengambil inspirasi dari alam.

Salah satunya adalah apa yang dilakukan oleh BMW Group. Baru-baru ini, pekerja di berbagai fasilitas produksi di Jerman telah sepakat untuk membuat alat pelindung yang terinspirasi dari alam.

 

 

 

Melansir carscoops.com, Sabtu (1/7/2017), teknologi yang dijuluki Bio-Inspired Safety Systems (BISS) ini sebetulnya telah diusahakan selama tiga tahun terakhir oleh sebuah konsorsium, termasuk di dalamnya BMW, Adidas, dan sejumlah universitas di Jerman.

Dikatakan, BISS mengambil inspirasi khusus dari Pomelo, anggota keluarga buah jeruk. Ia jadi rujukan karena sifatnya yang bisa tidak pecah atau rusak meskipun jatuh dari tempat yang tinggi.

Selain itu, proyek itu juga sedang menyelidiki beberapa ikan dan reptil, termasuk alat pelindung yang terdapat di tubuh aligator.

Hasil dari riset ini adalah beberapa purwarupa, termasuk helm. Diprediksi helm ini beratnya lebih ringan 20 persen, tetapi lebih keras dan stabil daripada yang ada saat ini.

BMW juga yakin teknologi ini bisa dipakai di sarung tangan dan pelindung lain yang bisa dipakai pekerja pabrik untuk menghindari dari kecelakaan kerja.

Sayangnya tidak dikatakan kapan persisnya teknologi ini bakal diproduksi massal.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Usai Lebaran, Perlukah Jalani Diet Detoks?

Posted: 16 Jun 2018 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Usai menyantap hidangan Lebaran yang lezat itu, terkadang muncul rasa bersalah. Terbersit dalam benak mulai dari lemak, kalori, hingga minyak yang berlebih masuk ke tubuh. Sehingga sebagian individu ada yang melakukan diet detoks. Perlukah?

"Sesungguhnya tubuh manusia itu memiliki mekanisme untuk membuat racun. Makanan yang tidak dicerna akan dibuang lewat feses, urine, dan keringat. Hati dan ginjal kita benar-benar berfungsi untuk proses detoksifikasi," kata ahli nutrisi, Pooja Malhotra, mengutip laman doctor ndtv, Minggu (17/6/2018).

"Sehingga pada saat konsumsi makanan normal, manusia tidak perlu diet detoks," kata Pooja.

Namun, pada beberapa kondisi misalnya usai mengonsumsi makanan tinggi kalori dan lemak seperti saat Lebaran, tren diet detoks muncul.

"Diet detoks itu dilakukan dengan cara mengonsumsi makanan yang tidak berat, rendah kalori, lemak, gula, garam, dan kafein. Dengan mengonsumsi makanan seperti itu, sistem pencernaan bekerja lebih baik. Kembung pun berkurang dan bakteri sehat di usus pun kembali ke jumlah normal," katanya.

Perbanyak makan sayur dan buah

Ilustrasi brokoli dan sayuran (iStockphoto)

Saat menjalani diet detoks, jangan makan protein hewani seperti daging merah. Protein hewani mengandung lemak, garam, dan sulit dicerna.

Ketika menjalani diet detoks, Pooja menyarankan untuk makan banyak sayur, buah aneka warna, serta susu. Lalu makan juga telur, kacang-kacangan, dan batasi konsumsi garam. Jangan lupa juga minum air.

Jangan lama-lama ya menjalani diet detoks seperti ini. "Diet detoks seperti ini sebaiknya berjalan hanya 2-5 hari saja, tidak boleh dijalani dalam jangka waktu lama," sarannya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Nonton Piala Dunia 2018 di Smartphone Makin Terjangkau Lewat Bukalapak

Posted: 16 Jun 2018 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Gelaran Piala Dunia 2018 sudah mulai berlangsung sejak 14 Juni lalu. Penggila sepakbola pun dipastikan tak ingin ketinggalan menyaksikan kompetisi empat tahunan ini.

Selain menonton pertandingan melalui layar kaca, alternatif lain yang dapat dilakukan adalah melalui smartphone. Seperti yang diketahui, saat ini sudah ada beberapa layanan streaming untuk smartphone yang turut menayangkan pertandingan di Piala Dunia.

Salah satunya melalui aplikasi Klix TV yang dapat diakses melalui PC maupun perangkat Android. Untuk menikmati siaran pertandingan dengan leluasa, pengguna tentu perlu berlangganan terlebih dulu.

Pengguna dapat membeli paket berlangganan Piala Dunia 2018 di Klix TV melalui Bukalapak. Sebagai bagian dari promosi, Bukalapak menawarkan banderol harga paket Klix TV lebih murah.

Apabila biaya berlangganan biasa dibanderol Rp 89 ribu, pengguna kini dapat membelinya dengan harga Rp 49 ribu. Promosi ini hanya berlaku dua hari, yaitu 16 dan 17 Juni 2018.

Adapun pembelian paket dalam harga promo ini hanya berlaku di aplikasi Android dan iOS. Setelah promosi ini berakhir, harga pembelian paket Piala Dunia 2018 akan kembali normal

"Bukalapak bekerja sama dengan Klix TV memenuhi antusiasme masyarakat Indonesia merayakan pesta sepak bola sedunia. Pengguna dapat membeli paket di Bukalapak dan langsung menikmati siaran Piala Dunia di manapun dan kapanpun tanpa ribet," tutur VP Marketing Bukalapak Bayu Syerli dalam keterangan resmi yang diterima Minggu (17/6/2018).

Bagi pengguna yang tertarik, dapat langsung mengakses aplikasi Bukalapak dan membuka menu "Klix Piala Dunia 2018" yang ada di beranda. Setelah itu, cukup memilih paket live streaming yang diinginkan dan melakukan proses pembayaran untuk menikmati layanan.

Sekadar informasi, paket penuh 1 bulan dapat dibeli dari tanggal 13 hingga 27 Juni 2018 dengan harga Rp 89.000. Sementara paket pertandingan 16 besar termasuk semifinal dan final dapat dibeli dari tanggal 8 hingga 15 Juli 2018 dengan harga spesial.

Kerja sama ini dilakukan bersama Visinesia Digital Media selaku pemegang lisensi eksklusif internet broadcaster dari KlikTV.com. CEO Visinesia Digital Media Nadhif Kasyvilla menjanjikan tayangan Piala Dunia 2018 berkualitas HD hanya dengan 500Kbps saja. 

Klix TV Gandeng Bukalapak Siarkan Piala Dunia 2018 via Smartphone

Peluncuran aplikasi Klix TV. Dok: Klix Media

Sekadar informasi, Klix by Visinesia selaku pemegang lisensi ekslusif internet broadcaster Piala Dunia 2018 baru saja meluncurkan web portal Klixtv.com dan juga aplikasi mobile Klix TV, untuk menonton pertandingan tersebut melalui live streaming.

Menariknya, layanan Klix TV dapat dinikmati melalui aplikasi Bukalapak. Yazrie Shukri selaku founder Klix Media menuturkan, tidak menutup kemungkinan untuk aplikasi-aplikasi lainnya yang ingin bekerjasama ke depannya.

Jadi, selain via browser, kamu juga bisa menyaksikan Piala Dunia 2018 secara langsung lewat smartphone. Yazrie mengklaim bahwa layanan ini nyaris tanpa buffering dengan kualitas high definition(HD).

"Klix TV memungkinkan untuk melakukan streaming video berkualitas HD hanya dengan 500 Kbps. Suatu hal yang tidak pernah terpikirkan sebelumnya," ujar Yazrie melalui keterangan tertulisnya.

Ia menyebut hal itu dapat menghemat kuota data pelanggan sehingga tidak perlu khawatir lagi dalam melakukan streaming konten-konten video berkualitas tinggi.

(Dam)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Unggah Foto Vanesha Prescilla, Jevin Julian Bikin Warganet Terkecoh

Posted: 16 Jun 2018 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Aktris cantik Vanesha Prescilla baru-baru ini terbang ke Australia untuk melanjutkan pendidikannya. Perempuan yang dikenal dengan sosok Milea di film Dilan: 1990 ini pun harus rela merayakan hari Lebaran jauh dari keluarga besarnya.

Kakak kandung Vanesha Prescilla, Sissy Priscillia, beberapa waktu lalu sempat mengungkap kesedihannya saat merayakan hari Lebaran tanpa adik bungsunya ini.

Meski tak bisa ikut merayakan Idul Fitri dan berkumpul bersama keluarga, rupanya kakak laki-laki Vanesha Prescilla, Jevin Julian punya cara tersendiri untuk tetap menghadirkan adik kesayangannya itu.

Lewat unggahan Instagram-nya pada Jumat (15/6/2018), kemarin, suami Rini Wulandari itu rupanya mengedit foto adik bungsunya Vanesha Prescilla dan ditambahkan dalam foto Lebaran keluarga mereka.

Foto Keluarga

Keluarga Vanesha Prescilla (Instagram/jevinjulian)

Alhasil, meski sedang berada jauh dari rumah, perempuan yang banyak digosipkan dengan Adipati Dolken ini seperti terlihat bisa berfoto dengan keluarganya.

"Perfect! @vaneshaass lagi sekolah di Aussy, bukan berarti ngga bisa lebaranan bareng. Selamat hari lebaran semuanya. Minal Aidzin Walfaidzin. Spread love," tulis Jevin Julian dalam keterangan fotonya.

Sempat Terkecoh

Vanesha Prescilla, Sissy Priscillia, dan Jevin Julian (Foto: instagram.com/sysiio)

Warganet pun sempat terkecoh dengan unggahan Jevin Julian tersebut. Mereka juga memuji kreativitas yang dipikirkan ayah satu anak ini dengan mengedit foto adiknya tersebut agar terlihat bisa ikut merayakan Lebaran dengan keluarga.

"Bisaan uy,, ngedit ny," tulis akun @vidhie_gendhiz.

"Kirain beneran ada vanesha bkn di edit," tulis akun @taraadzn.

"Wkwkwk ngeditnya mulus banget," tulis akun @taniafkc.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3: Hal Nyeleneh Saat Lebaran, Atasi Berat Badan Naik Dengan 5 Makanan Ini

Posted: 16 Jun 2018 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Lebaran merupakan momen yang paling ditunggu oleh umat muslim. Selain bermaaf-maafan, lebaran juga jadi momen untuk berkumpul dan bersilahturahmi bersama saudara dan kerabat.

Bagi remaja dan anak-anak, lebaran merupakan hari yang pling ditunggu untuk mendapatkan uang dari saudara. Ternyata ada sejumlah hal-hal nyeleneh dan bikin nyesek banyak orang saat lebaran.

Mulai dari tren alis lebaran sampai uang terobek, merupakan tindakan nyeleneh yang bikin ngakak banyak orang.

Artikel tentang hal nyeleneh tersebut menjadi yang paling terpopuler di kanal Citizen6, Liputan6.com.

Sementara itu, artikel kedua terpopuler yakni lima makanan untuk mengatasi berat badan naik setelah lebaran. Disusul artikel ketiga yakni 12 gombalan edisi lebaran yang bikin ngakak, pada posisi ketiga terpopuler.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. 6 Hal Nyeleneh yang Cuma Bakal Kamu Temui Saat Lebaran

(Foto dikutip dari berbagai sumber)

radisi lebaran pastinya ada dan dilaksanakan oleh beragam masyarakat dalam menyambut lebaran. Di sisi lain, ada hal-hal nyeleneh yang bisa bikin ngakak sekaligus tak ingin terjadi padamu di waktu lebaran tiba. Kira-kira apa saja hal tersebut?

Dikutip dari berbagai sumber berikut merupakan sejumlah hal nyeleneh yang bikin ngakak saat lebaran.

Selengkapnya..

2. Berat Badan Naik Setelah Lebaran, Atasi dengan 5 Makanan Ini

Ilustrasi lemak perut.  (iStockphoto)

Setelah puasa selama 30 hari, momen lebaran menjadi yang paling ditunggu. Berbagai makanan dari mulai rasa asin sampai manis siap dihidangkan untuk merayakan lebaran. Karena saking banyaknya makan, bukan jadi rahasia umum jika berat badan bertambah usai Idul Fitri. 

Untuk mengatasi hal tersebut, ada cara lain yang mudah untuk dilakukan dengan hanya mengkonsumsi makanan ini. Dilansir dari Cultura Collectiva, berikut makanan yang dapat membuat perutmu rata setelah banyak makan saat lebaran.

Selengkapnya..

3. 12 Gombalan Edisi Lebaran, Bikin Ngakak Sekaligus Mesem-Mesem

(Sumber Brilio.net)

Kata-kata manis gombalan itu bisa kamu sampaikan lewat lisan maupun teks. Tapi, pastikan jangan pakai gombalan yang sudah umum dan sering dipakai orang lain ya. Gunakan imajinasi dan kreativitasmu saat ngegombal demi kelancaran dapetin hati si dia.

Soal ngegombal, warganet di media sosial tentu sudah pasti juaranya. Mereka bisa mengubah topik yang sedang hangat dibicarakan menjadi bahan gombalan gebetan. Berikut deretan gombalan bertema lebaran yang dirangkum brilio.net dari berbagai sumber.

Selengkapnya..

Saksikan Video Pilihan di Bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Khasiat Bayam Sebagai Stimulus Pertumbuhan Rambut

Posted: 16 Jun 2018 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Rambut memang menjadi mahkotanya para wanita. Sayangnya, kerap kali wanita dihadapkan pada lamanya pertumbuhan rambut. Namun permasalahan pertumbuhan rambut tidak hanya dialami oleh wanita. Pria pun sering menghadapi masalah terhadap pertumbuhan rambut.

Permasalahan pertumbuhan rambut sebenarnya bisa diatasi dengan beragam produk perawatan rambut yang dijual di pasaran. Selain itu, Anda juga menggunakan alami seperti bayam untuk menstimulus pertumbuhan rambut, seperti dilansir dari Boldsky pada Kamis (14/6/2018).

Bayam memiliki banyak manfaat kesehatan yang membuat tubuh Anda kuat dan bagus. Bayam sendiri merupakan sayuran berdaun hijau yang sangat bergizi dan mengandung banyak vitamin, serta antioksidan. Vitamin penting yang terkandung dalam bayam antara lain Vitamin A, K, C, B1, B1, B6 dan E. Selain itu, bayam juga mengandung asam lemak, omega 3 dan mineral. Tak heran, jika bayam mampu membantu menyembuhkan masalah peradangan dan mencegah kanker.

 

Manfaat bayam

Ilustrasi rambut (iStockphoto)

Selain memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh, bayam juga berfungsi menjaga kesehatan rambut. Kaya akan vitamin A dan C, bayam mampu membantu meningkatkan pertumbuhan rambut dan menjaga kulit kepala tetap sehat.

Tubuh kita membutuhkan folat untuk membangun sel darah merah sehingga dapat mengangkut oksigen dan nutrisi ke tubuh, termasuk ke folikel rambut.

Terdapat banyak cara untuk memanfaatkan bayam sebagai stimulus pertumbuhan rambut. Salah satu dengan menjadikannya masker rambut yang dicampu dengan minyak rosemary. Minyak rosemary sendiri banyak digunakan untuk perawatan rambut.

Minyak rosemary membantu untuk merangsang folikel rambut yang pada akhirnya juga mengarah paa pertumbuhan rambut yang lebih panjang dan lebih kuat. Selain itu, minyak rosemary membantu memperlambat rambut rontok secara prematur dan pertumbuhan uban secara dini. Jika kulit kepala Anda kering dan terkelupas, minyak rosemary menjadi obat terbaik untuk merawata kulit kepala kering dan bersisik.

 

Cara penggunaan

Ilustrasi Bayam (iStock)

Untuk itu, masker rambut dari bayam dan rosemary membantu menyuburkan rambut, menstimulasi sirkulasi darah, memperlambat rambut rontok, dan mengurangi ketombe. Caranya, rebus tiga cangkir bayam cincang dalam air hangat selama 2-3 menit. Kemudian hancurkan bayam matang hingga halus. Tambahkan dua sendok makan daun rosemary segar dan campurkan secara merata.

Gunakan campuran masker ini ke kulit kepala dan diamkan selama 30 menit. Setelah itu bilas dengan air hangat dan ulangi perawatan ini maksimal dua kali seminggu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Kakek Ini Buktikan Cinta Sejati Masih Ada di Dunia

Posted: 16 Jun 2018 09:00 PM PDT

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pertamina Jamin Pasokan Elpiji Aman Saat Libur Lebaran

Posted: 16 Jun 2018 08:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - PT Pertamina (Persero) menjamin kecukupan elpiji selama libur Lebaran. Dengan demikian masyarakat tidak perlu khawatir akan terjadi kelangkaan elpiji selama libur panjang.

Contohnya  Garut, Jawa Barat. Unit Manager Communication & CSR MOR III Dian Hapsari Firasati, mengatakan Pertamina telah menyiapkan tambahan extradropping pasokan elpiji 3 kg sebesar 540 persen atau sebanyak 270 ribu tabung pada periode 1-20 Juni 2018.

"Untuk mengantisipasi kemungkinan kenaikan konsumsi elpiji, Pertamina telah melakukan penambahan stok dari jauh-jauh hari. Jadi masyarakat tidak perlu khawatir, pasokannya akan cukup," ujar dia dalam keterangan tertulis di Jakarta, Minggu (17/6/2018).

Tak hanya penambahan stok elpiji, lanjut dia, sejumlah agen dan pangkalan disiapkan sebagai agen dan pangkalan siaga. Untuk wilayah Kabupaten Garut ini ada sekitar 28 agen siaga dan 126 pangkalan siaga yang akan tetap buka meski saat libur. 

"Kami pun mengimbau masyarakat agar membeli elpiji di Agen dan Pangkalan resmi. Harga yang dijual di pangkalan khususnya di Kecamatan Karangpawitan dijual dengan harga HET (Harga Eceran Tertinggi) yaitu sebesar Rp 16 ribu," kata dia.

 

Selanjutnya

Pekerja mengisi LPG ke tabung Elpiji 3 kg di Depot LPG Tanjung Priok, Jakarta, Senin (21/5). Kenaikan permintaan tersebut dibandingkan konsumsi normal pada 2018 yaitu sebesar 10,1 persen untuk produk Elpiji bersubsidi 3 Kg. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Bagi masyarakat yang memerlukan informasi Agen dan Pangkalan resmi Pertamina terdekat, dapat menghubungi Pertamina Contact Center di 1 500 000.

Sementara itu, Ketua DPC Hiswana Migas Garut, Iday Hidayatulloh mengatakan pihak Hiswana sudah cek ke agen dan pangkalan terutama pada waktu jelang Lebaran dan masa libur Lebaran demi memastikan pasokan di masyarakat aman.

"Dalam kaitannya memastikan pasokan elpiji aman pada Lebaran dan libur Lebaran, kami pun mendapatkan tambahan fakultatif dari Pertamina.

Selain itu, adanya agen dan pangkalan siaga di Garut merupakan langkah proaktif kami dalam memastikan kesediaan dengan tetap buka selama libur lebaran," ujar Iday.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Baru Gabung di Instagram, Personel BLACKPINK Diserbu Jutaan Penggemar

Posted: 16 Jun 2018 08:40 PM PDT

Liputan6.com, Seoul - Sejak muncul dengan lagu "As If It's Your Last" pada tahun lalu, girl group K-Pop BLACKPINK mengambil istirahat yang cukup panjang dari industri musik K-Pop. Tak heran, kembalinya Lisa dkk dengan "Ddu-du Ddu-du" baru-baru ini, mendapat sambutan luar biasa dari para penggemarnya, Blink.

Yang makin membuat penggemar antusias, BLACKPINK tak hanya kembali dengan lagu baru. Mereka juga bergabung dengan media sosial Instagram.

Dilansir dari Soompi, Minggu (17/6/2018), keempat personel BLACKPINK kompak bergabung dengan media sosial tersebut pada 16 Juni kemarin.

Warganet langsung menyambut dengan hangat. Buktinya, sehari setelah mereka bergabung di Instagram, para personel BLACKPINK ini langsung diikuti oleh lebih dari 1,5 juta pengguna Instagram.

Kompak

Keempat anggota BLACKPINK ini juga kompak mengunggah satu foto yang sama dalam posting-an perdana mereka. Yakni, yang memperlihatkan keempat wanita muda ini dalam penampilan mereka di lagu terbaru.

 

 

A post shared by J (@jennierubyjane) on

Akun Keempat Personel

BLACKPINK. (Foto: Soompi.com)

Tertarik mengikuti mereka? Berikut akun Instagram masing-masing anggota BLACKPINK:

Jennie: @jennierubyjane

Rose: @roses_are_rosie

Jisoo: @sooyaaa__

Lisa: @lalalalisa_m

 

Sukses Besar

BLACKPINK. (Foto: Soompi.com)

'Ledakan' antusiasme warganet tampaknya sejalan dengan kesuksesan lagu "Ddu-du Ddu-du". Lagu ini menempati posisi puncak di seluruh tangga lagu layanan streaming terkemuka di Korea Selatan. Tak hanya itu, videoklip mereka mencetak rekor dengan jumlah view terbanyak untuk girl group K-Pop.

Saat berita ini ditulis, videoklip tersebut telah ditonton sebanyak 46 juta kali, dan terus bertambah.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kasus Chat Seks Rizieq Shihab Dihentikan, Kak Ema: Merdeka, Allahu Akbar

Posted: 16 Jun 2018 08:37 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Polisi membenarkan kasus dugaan chat seks Rizieq Shihab-Firza Husein dihentikan (SP3). Salah satu nama yang sempat terseret-seret dalam kasus tersebut adalah Fatimah Husein Assegaff atau akrab disapa Kak Ema.

Nama Kak Ema pertama kali muncul setelah curahan hati Firza Husein soal hubungannya dengan seseorang yang diduga Rizieq Shihab viral di media sosial, akhir Januari 2017.

Kak Ema mengaku sudah mendengar kabar kasus tersebut dihentikan kasus tersebut.

"Iya saya mendengar SP3 terhadap Habib Rizieq Shihab," kata dia dalam pesan singkatnya kepada Liputan6.com, Minggu (17/6/2018).

Ema mengaku sudah memprediksi akhir kasus ini, karena sejak kasus ini bergulir, dia yakin Rizieq Shihab sedang dikriminalisasi.

"Dari awal kita dan masyarakat tahu bahwa kasus ini adalah pembunuhan karakter dan syarat dengan muatan politik," ungkap dia.

Ema berharap agar tidak ada lagi kasus yang bertujuan untuk kriminalisasi para ulama.

"Sudah stop kriminalisasi ulama khususnya Habib Rizieq Shihab. Kita harus jaga NKRI yang berdaulat merdeka sesuai UUD 45. Merdeka, Allahu akbar," tukas dia.

 

Alasan Polisi

Rizieq Shihab dan Firza Husein

Sebelumnya, Karopenmas Polri Brigjen M Iqbal mengatakan, alasan penghentian kasus tersebut adalah karena adanya permintaan penghentian dari pihak pengacara Rizieq Shihab.

Penyidik kemudian menindaklanjutinya dengan gelar perkara. Di dalam langkah tersebut, penyidik, kata Iqbal, belum menemukan peng-upload chat seks Rizieq dan Firza.

"Setelah dilakukan gelar perkara maka kasus tersebut dihentikan karena menurut penyidik kasus tersebut belum ditemukan peng-upload-nya," beber Iqbal saat dikonfirmasi Liputan6.com, Minggu (17/6/2018).

Meski demikian, penyidik dapat membuka kembali kasus tersebut apabila ada temuan bukti baru.

"Tapi terhadap kasus ini dapat dibuka kembali bila ditemukan bukti baru," ujar Iqbal.

 

SAksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Prediksi Kosta Rika Vs Serbia: Meruntuhkan Ketangguhan Navas

Posted: 16 Jun 2018 08:35 PM PDT

Jakarta Duel seru akan terjadi pada laga perdana penyisihan Grup E Piala Dunia 2018. Kosta Rika berhadapan dengan Serbia k di Samara Arena, Samara, Rusia, Minggu (17/6/2018).

Ini merupakan pertemuan perdana kedua tim. Jadi layak dinantikan siapa yang akan keluar sebagai pemenang.

Serbia tentu lebih diunggulkan. Berkaca pada komposisi skuat, Serbia lebih komplet ketimbang Kosta Rika. Tak bisa dipungkiri, Kosta Rika bakal bertumpu kepada Keylor Navas di bawah mistar gawang.

Kiper yang baru saja membawa Real Madrid menjadi juara Liga Champions 2017-2018 itu diharapkan bisa menjadi tembok kukuh Kosta Rika saat menahan gempuran Serbia.

Navas patut waspada. Serbia memiliki barisan pemain depan yang terbilang berbahaya. Aleksandar Mitrovic akan menjadi ujung tombak Serbia dalam urusan membobol gawang Kosta Rika.

Dia bakal disokong Dusan Tadic, Adem Ljajic dan Filip Kostic. Nemanja Matic dan Sergej Milinkovic-Savic siap yang menjadi gelandang bertahan, juga bisa memecah kebuntuan.

"Untuk pertama kalinya setelah sekian lama, kami memiliki tim yang bagus, dan tim yang menyatu. Ini memberikan kami kekuatan dan membuat kami optimistis jelang pertandingan lawan Kosta Rika," ujar pelatih Serbia, Mladen Krstajic.

 

Meski demikian, Krstajic tak mau lupa diri. Dia memperingatkan timnya untuk tetap mewaspadai Kosta Rika yang tetap punya peluang untuk memberikan kejutan.

"Kosta Rika adalah tim yang pengalaman dan bersama-sama untuk waktu yang lama. Mereka punya kualitas, mereka memiliki pemain yang berpengalaman yang peduli dengan tim, tapi kami tetap yakin dengan tim kami," tutur Krstajic.

"Kami punya kualitas dalam skuat kami, dengan pemain yang memiliki peran kunci dalam tim mereka, tim besar. Namun kami semua tahu laga perdana akan menjadi sangat penting," tambahnya.

Kosta Rika memang tak hanya mengandalkan Keylor Navas. Mereka masih memiliki Bryan Ruiz dan Joe Campbell yang kenyang pengalaman di kompetisi Eropa. Namun, seperti ucapan Krstajic, Serbia punya pemain yang menjadi pilar di klub besar Eropa.

Statistik Prediksi Pertandingan

Prakiraan susunan pemain:

Kosta Rika (5-4-1): Keylor Navas; Cristian Gamboa, Giancarlo Gonzalez, Johnny Acosta, Oscar Duerte, Bryan Oviedo; Bryan Ruiz, Celso Borges, David Guzman, Christian Bolanos; Marco Urena

Pelatih: Oscar Ramirez

Serbia (4-2-3-1): Vladimir Stojkovic; Branislav Ivanovic, Nikola Milenkovic, Dusko Tosic, Aleksandar Kolarov; Nemanja Matic, Sergej Milinkovic-Savic; Dusan Tadic, Adem Ljajic, Filip Kostic; Aleksandar Mitrovic

Pelatih: Mladen Krstajic

Head to Head

Kedua tim belum pernah bertemu

Lima pertandingan terakhir Kosta Rika

24/03/18 Skotlandia 0-1 Kosta Rika (Laga persahabatan)

28/03/18 Tunisia 1-0 Kosta Rika (Laga persahabatan)

04/06/18 Kosta Rika 3-0 Irlandia Utara (Laga persahabatan)

08/06/18 Inggris 2-0 Kosta Rika (Laga persahabatan)

12/06/18 Belgia 4-1 Kosta Rika (Laga persahabatan)

Lima pertandingan terakhir Serbia

14/11/17 Korea Selatan 1-1 Serbia

24/03/18 Serbia 1-2 Maroko

28/03/18 Nigeria 0-2 Serbia

05/06/18 Serbia 0-1 Chile

09/06/18 Serbia 5-1 Bolivia

Persentase kemenangan: 45-55

Sumber: Dari berbagai sumber

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: CFD Ditiadakan, Lalu Lintas Terpantau Lengang

Posted: 16 Jun 2018 08:30 PM PDT

Aktivitas masyarakat di sekitar Bundaran HI, Jakarta, Minggu (17/6). Peniadaan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) telah dilakukan sejak pekan lalu. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Aktivitas masyarakat di sekitar Bundaran HI, Jakarta, Minggu (17/6). Peniadaan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) telah dilakukan sejak pekan lalu. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Aktivitas masyarakat di sekitar Bundaran HI, Jakarta, Minggu (17/6). Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) ditiadakan tanggal 10, 17, 24 Juni 2018. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Aktivitas masyarakat di sekitar Bundaran HI, Jakarta, Minggu (17/6). Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) ditiadakan tanggal 10, 17, 24 Juni 2018. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Suasana lengang di Jalan Sudirman, Jakarta, Minggu (17/6). Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) di Jakarta masih ditiadakan hari ini. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Suasana lengang di Jalan Sudirman, Jakarta, Minggu (17/6). Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) di Jakarta masih ditiadakan hari ini. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Pemandangan lalu lintas di Jalan Sudirman, Jakarta, Minggu (17/6). Peniadaan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) telah dilakukan sejak pekan lalu. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Pemandangan lalu lintas di Jalan Sudirman, Jakarta, Minggu (17/6). Peniadaan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) telah dilakukan sejak pekan lalu. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Suasana lengang di Jalan Sudirman, Jakarta, Minggu (17/6). Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) ditiadakan tanggal 10, 17, 24 Juni 2018. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Suasana lengang di Jalan Sudirman, Jakarta, Minggu (17/6). Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) ditiadakan tanggal 10, 17, 24 Juni 2018. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Suasana lengang di Jalan Sudirman, Jakarta, Minggu (17/6). Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) di Jakarta masih ditiadakan hari ini. (Liputan6.com/Arya Manggala)

Suasana lengang di Jalan Sudirman, Jakarta, Minggu (17/6). Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) di Jakarta masih ditiadakan hari ini. (Liputan6.com/Arya Manggala)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Islandia Sukses Rebut Poin dari Argentina

Posted: 16 Jun 2018 08:30 PM PDT

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Roy Kiyoshi Berharap Karma Baik di Idul Fitri Kali Ini

Posted: 16 Jun 2018 08:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Roy Kiyoshi, seleb ternama Indonesia yang sukses dengan variety show yang menampilkan berbagai hal mengenai dunia gaib.

Roy Kiyoshi dikenal memiliki kemampuan khusus, termasuk mendeteksi adanya makhluk tak kasat mata. Sosoknya yang unik, membuat Roy Kiyoshi mampu mengumpulkan banyak penggemar.

Acara yang dipandunya setiap malam meraih rating tinggi. Bahkan, variety show yang dibawakannya pun ditambah menjadi beberapa bagian karena sukses mendulang rating.

Di Idul Fitri 1439 H, Roy Kiyoshi pun berharap dan berdoa mengenai adanya karma baik untuk semua orang.

Berharap

Roy Kiyoshi [foto: instagram/roykiyoshi]

Di akun Instagram miliknya, Roy Kiyoshi mengucapkan Selamat Idul Fitri lewat cuplikan video. Ia berharap semua orang menebarkan karma baik.

Ucapan Idul Fitri

Roy Kiyoshi (Instagram/@roykiyoshi)

"Saya Roy Kiyoshi ingin mengucapkan Selamat Idul Fitri 1439 Hijriah. Mohon maaf Lahir dan batin. Semoga di hari kemenangan ini, kita bisa slaing memaafkan dan menebarkan karma baik," sebut Roy Kiyoshi.

Karma Baik

Roy Kiyoshi (Instagram/@roykiyoshi)

Dalam acaranya, beberapa kali, Roy Kiyoshi menjelaskan, karma baik akan datang kepada orang-orang yang melakukan kebaikan. Sementara, karma buruk akan menghampiri orang yang melakukan kejahatan atau menyakiti orang lain.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Wisata Murah Muriah saat Libur Lebaran

Posted: 16 Jun 2018 08:21 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Di hari kedua lebaran, wisata murah meriah diserbu wisatawan. Seperti di Taman Margasatwa Ragunan, Taman Mini Indonesia Indah dan kawasan Monumen Nasional.

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Minggu (17/6/2018), dari pintu utara masuk Taman Margasatwa Ragunan sudah terlihat pengunjung yang mengantre untuk masuk dan membeli tiket. Seperti biasa, Ragunan menjadi pilihan wisatawan karena tergolong tempat wisata yang murah meriah.

UPT Margasatwa Ragunan menargetkan untuk hari kedua lebaran jumlah pengunjung mencapai 100.000 orang. Sementara itu, pengurus sudah mengantisipasi agar satwa tidak stress karena ramainya pengunjung.

"Setiap hari tim dokter hewan kami selalu berkeliling, memantau kesehatan satwa kami," kata Kepala UPT Ragunan Dina Himawati.

Sementara, di Taman Mini Indonesia Indah, sejak pagi telah dipadati pengunjung. Fasilitas yang disediakan TMII cukup lengkap, mulai dari transportasi, kebudayaan, dan ilmu pengetahuan. Selain itu, spot-spot rimbun juga dimanfaatkan warga untuk bersantai bersama keluarga.

Kepadatan pengunjung di tempat wisata juga terlihat di kawasan Monas. Sekitar 7.000 pengunjung dari luar kota maupun luar Pulau Jawa memadati ikon Kota Jakarta ini. Tempat favorit warga adalah puncak Monas dan taman di sekitar Monas. Tetapi panjangnya antrean pengunjung untuk bisa naik ke atas Monas memakan waktu hingga 4 jam.

"Saya ke sini dengan keluarga. Antrenya selama 4 jam," ujar wisatawan asal Tangerang Kamidin.

"Selain lebih dekat, ke sini juga murah dan bisa sambil nongkrong," ucap wisatawan asal Solo Sarah.

Murah meriah asalkan bisa berkumpul bersama keluarga, menyantap panganan lebaran sudah merupakan tradisi dan kegembiraan tersendiri. Maka tidak heran tempat wisata seperti ini selalu kebanjiran pengunjung setiap hari lebaran seperti sekarang ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Eksis Selama 13 Tahun, Begini Harapan Super Junior

Posted: 16 Jun 2018 08:20 PM PDT

Liputan6.com, Seoul - Super Junior debut 2005 silam, disebut sebagai boyband generasi kedua di industri K-Pop. Sebutan sebagai King of K-Pop tersemat di boyband yang didirikan SM Entertainment karena prestasinya di industri K-Pop.

Boyband ini berhasil meraih Teen Choice Awards pada 2015 silam. Awalnya, Super Junior memiliki 13 personel. Namun saat kembali dengan karya barunya pada belum lama ini, Super Junior kini hanya tersisa 6 member.

Sebagai pemimpin Super Junior, Leeteuk, berharap bisa terus berkumpul dengan semua personelnya. Bahkan, harapan itu ia utarakan dalam beberapa wawancara, diwartakan Naver, baru-baru ini.

"Super Junior sudah seperti sebuah keluarga. Hubungan kami sangat dekat, melebihi saudara. Saat kami berkumpul semua, akan sangat berisik, tapi itu sangat menyenangkan. Aku berharap kita bisa terus bersama sampai nanti, entah kapan," ungkap Leeteuk.

Ada yang Hengkang

Mantan personel Super Junior, Han Geng  (Soompi)

Han Geng merupakan personel Super Junior pertama yang berasal dari luar Korea yaitu Tiongkok. Pada 2009 silam, Han Geng memutuskan untuk meninggalkan Super Junior.

Alasannya, hukum pada saat ini membatasi Han Geng yang berdarah Tiongkok melakukan kegiatan solo. Hal itu membuat ia menderita karena merasa terkekang dengan semua larangan tersebut.

Sibuk

Super Junior (Foto: instagram.com/lesliegrace)

Saat ini, masih ada personel Super Junior lainnya yang masih mengikuti wajib militer. Selain itu, terdapat member Super Junior yang meminta izin absen karena masalah yang tengah dihadapi.

Tampil Bersama

Super Junior (Foto: Soompi.com)

"Aku menantikan ke-13 anggota kami dapat tampil bersama di atas panggung. Kami tampil dengan 13 anggota terakhir kali saat "Sorry Sorry" pada 2009," tambahnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: