Para pecinta dunia otomotif tentu tak asing lagi dengan nama pabrikan otomotif Jerman, BMW. Tersohor ke seluruh dunia, gen roda empat asal Bavaria tersebut selama ini memang lekat dengan kesan eksklusif khas Eropa.
Dilansir dari NyDailyNews pada Selasa (20/1/2015), walau melansir banyak model kendaraan yang terbagi dalam beberapa kelas, terdapat pula beberapa model mobil BMW yang dianggap paling abadi sepanjang masa.
Apa saja varian tersebut? Berikut Liputan6.com himpun untuk Anda:
BMW M Seri 1 Coupe
Selama ini, BMW seri M dianggap sebagai kasta teratas dari model pabrikan Bavaria tersebut. Alhasil, banyak pilihan mobil BMW terbaik pun diwakili oleh Seri M. Salah satunya adalah M Seri 1 Coupe.
Apa yang membuat mobil ini istimewa? Tak lain karena disematkannya teknologi ala M pada mobil yang secara kelas ini merupakan produk entry level BMW.
Alhasil, produk ini sukses memikat para konsumen Eropa dan dunia. Mobil ini pun jadi makin spesial, karena dibekali mesin 3,0-liter twin turbo, direct injection, serta tenaga kuda hingga 335 hp yang dikemas dalam transmisi 6-percepatan.
>>> Silahkan Klik Laman Selanjutnya
BMW tii 2002
Versi tii sejatinya hadir pada era 60an guna menjawab kebutuhan pabrikan dalam menjaga persaingan pasar kendaraan yang cukup kompetitif.
Sebagai tipe baru dengan rangka unibodi, sedan ini dibekali suspensi independen dan segera melejit menjadi salah satu mobil favorit di bawah merek BMW.
Salah satu tahun produksi terbaik dari tii adalah keluaran 2002, dimana mesinnya telah dilengkapi teknologi direct injection.
Mobil lansiran 2002 tersebut turut dibekali mesin berkapsitas 2 liter dengan tenaga mencapai 130 tenaga kuda. BMW Tii tahun 2002 juga dikenang sebagai salah satu wajah sedan sport mewah baru di jajaran BMW.
>>> Silahkan Klik Laman Selanjutnya
BMW M1
BMW M1 menjadi salah satu varian BMW yang paling unik. Pasalnya, varian ini merupakan salah satu model pertama yang diprodukis oleh divisi tuning milik BMW tersebut.
Mobil ini pun punya peran lebih, mengingat turut berpartisipasi dalam berbagai ajang adu cepat yang diikutinya.
Mobil ini menggendong mesin 277 tenaga kuda dengan kecepatan puncak mencapai 161 mph. Angka produksi yang tak lebih dari 500 unit dan desain lancip ala Giugiaro membuat mobil ini berkesan antik dan merupakan salah satu mahakarya terhebat pabrikan BMW.
>>> Silahkan Klik Laman Selanjutnya
BMW Z8 Roadster
BMW Z8 menjadi mahakarya lainnya dari pabrikan BMW. Mobil tipe roadster ini memadukan konsep klasik dan teknologi modern.
Z8 terbuat dari material aluminium untuk keperluan luar angkasa dan dibekali tenaga sebesar 400 tenaga kuda di balik mesin berkapasitas 4,9-liter V8.
Pastinya, selain bertenaga, mobil ini pun berdesain manis khas Bavaria.
Desainernya, tak lain adalah Henrik Fisker yang juga pendiri pabrikan Fisker sekaligus pencetus wujud Aston Martin DB9. Ketika produksi Z8 dihentikan, salah satu rumah modifikasi Alpina pun masih melanjutkan model tersebut.
>>> Silahkan Klik Laman Selanjutnya
Kombinasi dari desain dan teknologi modern, BMW E 39 yang juga masuk ke dalam seri M5 adalah sedan yang didesain dengan tenaga mumpuni yang lincah.
Sedangkan, di balik performa M yang disandangnya, E39 turut dibekali fitur keamanan berupa rem keping cakram di keempat rodanya.
Makin meyakinkan, roda empat ini ambil bagian di dalam film pendek berjudul "The Hire" yang juga merupakan kampanye penjualan BMW di seluruh penjuru dunia. (Des/Des)
Kelahiran seorang anak, senantiasa membawa banyak harapan dan sukacita. Kebahagiaan tersebut tidak hanya melingkupi orang tua, tetapi juga keluarga dan masyarakat sekitar. Karenanya, tak heran kalau tiap budaya memiliki tradisi masing-masing untuk memeringati kelahiran seorang anak. Masing-masing tempat memiliki tradisi yang berbeda-beda. Apa aja?
1. Upacara pemberian makanan padat pertama, India
Annaprasana adalah upacara yang dilakukan setelah bulan keenam atau ketujuh dari kelahiran seorang anak. Pemilihan bulan pun tergantung dari jenis kelamin bayi tersebut. Untuk bayi laki-laki pada bulan keenam, untuk bayi perempuan pada bulan ketujuh.
Pada upacara ini, anak akan diberi makanan padat untuk pertama kalinya. Anak diberi makanan menggunakan cincin emas di depan pendeta di kuil. Setelah ritual ini, sang anak hanya boleh makan makanan padat.
2. Dikurung dengan ibu, Cina
Dalam budaya Cina, terdapat tradisi yang disebut ‘Zuo Yue’. Menurut tradisi ini, ibu dari anak yang baru lahir tidak diperbolehkan keluar dari kamar atau rumah selama 30-40 hari setelah kelahiran sang anak.
Tujuannya adalah agar sang ibu tak terkena angin yang dapat melemahkan tubuhnya. Sang ibu bahkan tak boleh membuka jendela, menggunakan kipas angin dan ac.
3. Menaburi kue di kepala anak, Irlandia
Di Irlandia, terdapat tradisi unik terkait kelahiran bayi. Pasangan yang baru menikah akan menyimpan bagian paling atas kue bertingkat mereka sampai hari pembaptisan anak pertama. Nantinya, kepala si anak akan ditaburi remah-remah kue dengan harapan berumur panjang.
4. Menyimpan tali pusar bayi, Jepang dan Nigeria
Dalam budaya Jepang, tali pusat bayi yang baru lahir akan disimpan di dalam heso. Heso merupakan sebuah kotak kayu yang dirancang khusus untuk menjaga tali pusar. Hal ini dengan tujuan agar ibu dan anak akan senantiasa memiliki koneksi.
Di Nigeria lain lagi. Tali pusar bayi yang baru lahir akan dikubur di bawah pohon. Hal tersebut dilakukan dengan harapan sang anak kelak akan tumbuh dengan menghormati kehidupannya.
5. Dilarang menginjak tanah, Bali
Di Bali, ada kebiasaan unik yang tidak membolehkan bayi menginjak lantai/tanah selama enam bulan pertama. Masyarakat Bali percaya, saat seorang anak yang belum melewati masa enam bulan pertama menginjak tanah, kesehatannya akan memburuk.
6. Menggendong anak dengan gendongan kayu, Indian Navajo
Komunitas Indian Navajo di Amerika menggunakan gendongan dari kayu untuk menggendong bayi mereka yang baru lahir. Hal ini dengan tujuan membuat sang anak merasa rileks dan nyaman, namun masih tetap dekat dengan sang ibu.
7. Perempuan yang akan melahirkan tak boleh berada di rumah, Pakistan
Di Pakistan, beberapa hari sebelum hari kelahiran seorang anak, sang ibu akan dibawa ke sebuah bangunan yang disebut Bashleni. Di bangunan ini, ibu hamil tersebut akan ditunggui hingga melahirkan. Saat proses melahirkan, ia akan dibantu beberapa perempuan yang tetap tinggal di sana sampai proses melahirkan selesai.
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
Pelatih Persebaya Surabaya, Ibnu Grahan mewaspadai trio maut Sriwijaya FC di laga pamungkas fase grup A SCM Cup 2015. Trio maut yaitu Ferdinand, Tibo dan Patrich Wanggai dikenal sebagai trio jebolan SEA Games 2011. Ibnu mengaku sudah memperhatikan gerak gerik ketiganya.
"Trio Ferdinand, Titus Bonai, dan Patrich Wanggai pemain berkelas, sangat berbahaya. Tentu kami akan mewaspadai mereka," ulasnya."Ferdinand suka main melebar, Patrich bisa dihadapi bek tengah, Otavio Dutra, kalau Tibo, ia suka main di kiri, jadi mugkin akan ditempel Putu Gede."
Saat ini Persebaya berpeluang lolos dari fase grup SCM Cup 2015 jika mampu meraih hasil imbang saja. "Bajul Ijo" menghuni posisi dua klasemen SCM Cup 2015 dengan 4 poin.
Pada laga ini, Ibnu berharap timnya dapat bermain lebih baik dari laga sebelumnya. "Pada saat lawan Persija, karakter bermain tidak keluar, main terlalu teknikal. Pada laga nanti saya harap anak-anak bermain lebih cepat, lebih agresif," jelasnya.
Sebelum berpacaran dengan Tommy Rumengan, Aurel Hermansyah lebih dulu dekat dengan Teuku Rasya. Dalam setiap kesempatan, selalu terlihat keduanya jalan bareng dan menghabiskan waktu bersama.
Namun kemesraan Aurel Hermansyah dan Teuku Rasya nampaknya tak berlanjut ke hubungan asmara. Melihat putri Anang Hermansyah dan Krisdayanti itu sekarang lengket dengan Tommy Rumengan, menyesalkan Teuku Rasya?
"Nyesal sih nggak, aku biasa saja sama Aurel," ucap Teuku Rasya, saat ditemui di XXI Epicentrum Walk, Jakarta Selatan, Selasa (20/1/2015) malam.
Menurut bintang film Cerita Cinta ini, kedekatannya dengan Aurel Hermansyah memang hanya sebatas teman dekat. Karena itu, Teuku Rasya tak cemburu karena Aurel Hermansyah lebih memilih pria lain untuk dijadikan kekasih.
"Karena memang dari dulu kita sahabatan," papar Teuku Rasya. Saat ini, Teuku Rasya mengatakan kalau dirinya belum mendapatkan perempuan yang bisa dijadikan sebagai kekasih.
"Kalau ngomong (pasangan) yang klop, sejauh ini belum ada, ya insya Allah nanti dipertemukan. Cuma dengan siapanya belum tahu," tutup Teuku Rasya. GIE
Siapa yang butuh bantuan hacker alias ahli retas komputer? Mungkin bila kita pikir sekilas tidak ada orang yang membutuhkannya. Namun pada kenyataannya, kebutuhan akan jasa seorang hacker begitu besar. Tidak saja untuk tujuan baik, banyak pula yang membutuhkan bantuan hacker untuk melakukan tujuan jahat.
Kini Anda tak perlu lagi susah-susah untuk medapatkan jasa seorang hacker. Pasalnya telah muncul sebuah situs penyedia jasa hacker profesional bernama 'Hackers List'.
Dilansir laman Mashable, sejauh ini sudah ada sekitar 70 profil hacker profesional yang menjajakan jasanya di situs Hackers List. Terdapat pula 400 permintaan jasa bantuan hacker yang sudah di-posting di situs tersebut.
"Mempekerjakan seorang hacker seharusnya tidak menjadi sesuatu yang sulit, kami percaya bahwa menemukan hacker profesional sangatlah mudah dan tanpa resiko," demikian salah satu penjelasan yang tertera di laman muka Hackers List.
Harga sewa jasa hacker di situs ini pun beragam. Mulai dari yang terendah US$ 1, hingga ada pula penyewa yang berani membayar dengan banderol US$ 4 ribu. Semuanya tergantung dari tingkat kesulitan misi peretasan yang dipesan.
Namun umumnya pesanan yang datang ke situs Hackers List bukanlah pekerjaan berisiko tinggi yang umumnya dilakukan oleh para hacker di intenet. Melainkan tugas-tugas ringan yang berhubungan dengan kehidupan sehari-hari kebanyakan orang.
Contohnya ada seorang penyewa yang membutuhkan jasa hacker untuk meretas dan memata-matai smartphone pasangannya yang dicurigai berselingkuh. Ada pula penyewa yang membutuhkan jasa hacker hanya untuk sekedar membuka password jaringan internet yang diblokir oleh orangtuanya atau pihak sekolah.
Akan tetapi ada pula pesanan-pesanan berisiko yang masuk ke situs Hackers List. Salah satunya adalah pesanan untuk meretas sistem komputasi sekolah untuk merubah nilai sejumlah murid.
Lalu bagaimana dengan Anda, berminat menyewa jasa hacker?
Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Komisi IV menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan pimpinan asosiasi di bidang perikanan. Rapat ini untuk mendengar aspirasi-aspirasi dari para pengusaha ikan.
Ketua Umum Himpunan Nelayan SeIuruh Indonesia (HNSI), Yusuf Solihin mengaku, kecewa dengan kebijakan yang dikeluarkan oleh Menteri Kelautan dan Perikanan (MKP) Susi Pudjiastuti. Yusuf mengatakan, para pengusaha dan asosiasi yang menjadi pelaku usaha justru tidak pernah dilibatkan.
"Kami sangat bangga punya Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti, ketika membuat gebrakan ilegal fishing, blusukan tapi ketika membuat kebijakan tertulis berbalik, jadi harapan kami hadir memperjuangkan kami," kata dia di Jakarta, Senin (21/1/2015).
Dia pun menegaskan, seharusnya kebijakan pemerintah melindungi para pengusaha sebagai pelaku. Menurut dia, pemerintah seharusnya hanya menempatkan diri sebagai regulator.
"Kebijakan dibicarakan dulu asosiasi, dan seperti apa dilaksanakan. Karena bukan pemerintah, tapi kami yang melaksanakan," tuturnya.
Dengan begitu, dia menilai Susi telah mengesampingkan prinsip demokrasi yang seharusnya menerima aspirasi masyarakat untuk mengambil kebijakan.
"Nampaknya kalau kami sepakat mengangkat demokrasi, kebijakan harus aspiratif bukan otoritatif," tandas dia. (Amd/Gdn)
Pengacara Farhat Abbas agaknya sudah mulai gatal untuk kembali mengomentari artis Tanah Air. Seperti dikutip akun Twitter miliknya, pencipta lagu Yok Damai Yok tersebut menyindir salah satu selebriti yang saat ini sedang terbaring sakit.
"....Seorang artis dikabarkan kondisi kesembuhannya di angka 60%, mungkin mereka pikir bangunan," tulis Farhat, Rabu (21/1/2014).
"Jika artis tersebut dianggap bagian atau milik masyarakat, buka2an aja, jgn jadi tebak2an dan semua info dibilang bohong," tambahnya.
Hingga berita ini diturunkan, belum bisa dipastikan artis mana yang menjadi sasaran kritik Farhat. Namun jika melihat beberapa kicauan Farhat beberapa waktu silam, dapat diketahui kalau dirinya pernah mengucap belasungkawa untuk komedian Olga Syahputra yang sampai saat ini masih berobat di Singapura.
"Dia berdoa agar sembuh seratus persen, akupun berdoa agar mereka jujur & tak bohong 100 persen," pungkas Farhat.
Pemerintah menjadikan Sorong, Papua Barat, sebagai salah satu wilayah di Indonesia yang akan dibangun untuk mendukung industri maritim nasional.
Adapun salah satu yang dibangun adalah Pelabuhan Sorong. Namun pembangunan pelabuhan ini tidak bisa langsung dilakukan seperti layaknya pelabuhan-pelabuhan lainnya.
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Indroyono Soesilo menjelaskan pemerintah memberlakukan Sorong sebagai titik pembangunan industri maritim secara khusus.
"Sorong itu harus cari pola lain, karena kalau kita bangun pelabuhan disana bisa-bisa kapalnya ke Sorong pulangnya kosong," kata Indroyono di Hotel JW Marriot, Jakarta, Rabu (21/1/2015).
Untuk itu, peemrintah saat ini sedang gencar-gencarnya menarik para pengusaha atau investor untuk melakukan investasi di kawasan yang kaya akan minyak dan perikanan tersebut.
Dijelaskan Indroyono, sektor-sektor yang akan diutamakan dalam pembangunan industri adalah power plant, industri galangan kapal, industri pariwisata dan industri perikanan.
"Saya sudah undang pengusaha untuk masuk kesana, jadi kalau kapal ke Sorong ngangkut semen, baliknya tidak kosong," terangnya.
Saat ini, rencana pembangunan wilayah Timur Indonesia tersebut sudah masuk dalam tahap feasibilty study dan diharapkan akan selesai tahun ini.
Pelabuhan sorong ditargetkan pemerintah menjadi salah satu deep sea port yang menjadi titik utama pendukung tol laut program Presiden Jokowi.
Selain itu, juga ada empat pelabuhan lain yaitu, Pelabuhan Kuala Tanjung, Pelabuhan Tanjung Priok, Pelabuhan Tanjung Perak, dan Pelabuhan Makasar yang siap dibangun tahun ini yang ditargetkan selesai pada 2018. (Yas/Nrm)
Anda tentu masih ingat dengan Smashing Pumpkins. Band beraliran rock alternatif ini sangat tenar di era 1990an. Kini mereka hadir lagi dengan video terbaru mereka Being Beige yang rilis di Youtube, Minggu (18/1/2015).
Video pertama dari album teranyar mereka Monuments To An Elegy ini menghadirkan visual sederhana dan gelap. Suasana dalam lagu ini pun berhasil membawa kita ke masa kejayaan band-band alternatif yang sempat merajai MTV dua dekade lalu.
Sebelumnya, vokalis Smashing Pumkins, Billiy Corgan, mengungkapkan bahwa album terbaru mereka akan sangat epic dari album-album mereka sebelumnya.
Sementara itu, punggawa Motley Crue, Tommy Lee mengatakan kalau album `Monuments To An Elegy`mengingatkannya pada album lama Smashing Pumpkins.
"Aku rasa ini adalah album terbaik yang pernah ditulis olehnya," ungkap Tommy Lee seperti dilansir NME beberapa waktu lalu.
Smashing Pumpkins yang beranggotakan Billy Corgan, Jeff Schroeder, Nicole Fiorentino, dan Mike Byrne ini meraih sukses di pertengahan tahun 1990an. Mereka pun telah menjual sebanyak 20 juta kopi album sepanjang kariernya.
Bagaimana menurut anda? Coba kita simak video dan lirik lagu `Being Beige` milik Smashing Pumpkins di halaman selanjutnya..
[Verse 1] I don't love you For what it's worth So if you're leaving Can you hurt? Cherry blossom This is goodbye Come here lately And you'll fly When they say What it's worth The world tells you first And you know Where to hurt
[Chorus] The world's on fire so The world's on fire so The world's on fire so Have you heard?
[Bridge 1] Lover let me please Fall on down your knees Lover let me please Be the one No more prayers to make Flowers made to fade (Flowers made to fade) When you swore to wait [?]
[Chorus]
[Verse 2] Yes I loved you As a matter of fact Your furs are wrapped up And that's that
[Bridge 2] Lover let me please Fall onto your knees You once made me smile Then you strayed
[Chorus] x2
[Bridge 3] Lover help me breathe To make for your release (To make for your release) For I no longer am By your side What's to hide?
[Outro] The world's on fire Until I'm ready on Monday
Perilaku remaja seringkali tidak bisa dipahami oleh orangtuanya sendiri. Perilaku tersebut bahkan terkadang dianggap bermasalah. Padahal, perilaku remaja tersebut terkait erat dengan perkembangan psikologis sehingga pada dasarnya merupakan perkembangan yang alami dan semua orang akan atau pernah mengalaminya.
Saat seorang anak beranjak remaja maka beberapa perubahan akan terjadi pada fisik dan mentalnya.
Perubahan pada aspek fisik pada laki-laki misalnya, ditandai dengan tumbuh pesatnya testis dan melebatnya bulu-bulu pada tubuh. Untuk perempuan, beberapa perubahan yang terjadi adalah mereka akan mengalami menstruasi dan pertumbuhan pada buah dada dan pinggul.
Selain pertumbuhan fisik, remaja juga mengalami perkembangan kognitif dan emosi. Seorang yang masuk dalam masa remaja akan mulai berpikir logis dan abstrak, bertindak agresif seperti cenderung akan melawan segala aturan yang diberikan pada dirinya.
Karena perubahan-perubahan inilah remaja akan bersikap berbeda kepada orangtuanya. Remaja akan cenderung berprilaku negatif terhadap orangtuanya, misalnya melanggar semua aturan yang telah ditetapkan.
Terkadang, orangtua akan menyerah dan membiarkan perilaku anaknya begitu saja. Ini bukanlah cara yang benar. Dengan pendekatan yang tepat, pada orangtua dapat memecahkan masalah perilaku anak mereka yang beranjak remaja.
Untuk para orangtua, berikut adalah 5 perilaku remaja yang cenderung negatif dan bagaimana cara mengatasinya seperti yang dilansir dari WebMD, Rabu (21/1/2015).
1. Anak terlihat seperti membenci Anda
Saat masih kecil, anak Anda begitu manja. Mereka nampaknya tidak mau sedetik pun jauh dari Anda. Tetapi, saat beranjak remaja, mereka justru terlihat sangat membenci Anda. Mereka tidak mau lagi dekat-dekat dengan Anda. Saat Anda mendekat, mereka justru akan menjauh.
Solusi
Tidak bisa dipungkiri, kadang orangtua merasa sangat terluka oleh sikap tersebut. Dalam kondisi seperti ini, yang bisa Anda lakukan adalah mendiamkannya sama sekali. Dengan berprilaku seolah tidak acuh maka suatu saat anak Anda akan melunakkan sikapnya.
2. Bergantung pada alat telekomunikasi
Alat telekomunikasi yang semakin canggih justru membuat remaja tidak komunikatif di rumah. Alih-alih mengobrol dengan orangtuanya, para remaja lebih senang untuk chatting dengan teman-teman sekolahnya.
Solusi
Melarang remaja menggunakan alat elektronik sama sekali bukanlah solusi untuk masalah ini. Solusi yang dapat dilakukan adalah jangan berikan dia uang khusus untuk membeli pulsa. Dengan menanggung biaya sendiri maka mereka bisa saja membatasi komunikasi dengan teman-temannya saat di rumah.
3. Pulang larut malam
Banyak orangtua yang memberikan batasan jam malam bagi remajanya berada di luar rumah. Misalnya, aturan di rumah menetapkan bahwa batas terakhir berada di luar rumah adalah pukul 10 malam. Tetapi kenyataannya, banyak remaja yang tidak peduli dengan aturan ini. Mereka akan seenaknya pulang jam 11, atau bahkan lebih malam lagi.
Solusi
Untuk masalah ini, mendiskusikan dengan anak Anda adalah cara terbaik. Jangan buat aturan satu arah, Anda juga perlu mendengar pendapat Anak. Sebelum anak keluar rumah, pastikan ada kesepakatan kapan dia akan pulang tanpa menanyakan secara detail apa saja yang akan dilakukannya di luar. Saat hal ini tetap dilanggarnya, maka saatnya Anda perlu bersikap keras, misalnya tidak mengizinkannya keluar di akhir pekan.
4. Bergaul dengan orang yang tidak Anda suka
Anda tidak akan bisa membatasi anak untuk bergaul dengan orang tertentu saja. Karena itu, terkadang Anda melihat anak Anda bergaul dengan orang yang tidak Anda sukai, misalnya karena penampilannya atau latarbelakang keluarga.
Solusi
Berikan pengertian pada anak bahwa Anda tidak menyukai teman-temannya dengan alasan yang jelas. Berikan alasan-alasan kemungkinan apa saja yang dapat menimpa anak Anda jika masih bergaul dengan mereka. Biarkan juga anak Anda berbicara untuk membela diri dan tanggapannya terhadap ketidaksukaan Anda.
5. Semuanya seperti drama
Beberapa hal kecil yang Anda bicarakan pada anak selalu direspons secara berlebihan. Para remaja selalu menganggap apa yang dibicarakan orangtuanya selalu dalam rangka untuk mengekang mereka.
Solusi
Hal tersebut memang akibat dari perkembangan psikologis remaja. Cara mengatasi masalah ini adalah mencoba untuk dekat dengan anak seperti dengan teman sebaya. Katakan padanya bahwa Anda ingin pacarnya datang ke rumah, misalnya. Dengan bersikap seperti itu, anak Anda akan berkesimpulan bahwa Anda adalah orang yang terbuka.
Baru-baru ini, Karl Lagerfeld dan Silvia Venturini Fendi menantang lima selebriti papan atas seperti Sarah Jessica Parker, Rihanna, Leandra Medine, Rachel Feinstein dan Jourdan Dunn untuk mendesain lima buah tas tangan. Dimana, tas tangan yang telah mereka desain akan dilelang secara online yang ditutup pada 31 Januari 2015 mendatang. Hasil lelang ini akan diberikan ke beberapa badan amal pada 13 Februari 2015 mendatang.
Dilansir dari Daily Mail Rabu (21/1/2015) setelah acara lelang dilakukan, rencananya Karl Lagerfeld, Silvia Venturini Fendi dan Pietro Beccari akan mengadakan acara coctail's party. Acara yang diselenggarakan di gerai Fendi di New York ini bertujuan untuk merayakan pelelangan tas tersebut dan nantinya, tas hasil kreasi dari kelima selebriti papan atas hollywood ini akan dipamerkan di gerai Fendi New York selama satu bulan penuh.
Setiap selebriti memiliki badan amal tersendiri. Penyanyi Rihanna memilih The Clara Lionel Foundation, sementara model papan atas Jourdan has menunjuk The Sickle Cell Disease Association of America and Leandra is supporting the Ovarian Cancer Research Fund. Sementara itu, Rachel akan memberikan hasil donasinya pada Naomi Berrie Diabetes Center di Columbia Presbyterian Hospital dan aktris Sarah Jessica Parker akan memberikan hasil penjualan tas dirinya pada The Brain Trauma Foundation.
Projek yang diberi nama Celebration of Femininity menurut Pietro Beccari akan bermanfaat untuk semua orang. "Seluruh pelanggan Fendi adalah orang-orang yang peduli akan sesama dan kerap mengikuti badan amal. Maka dari itu, projek ini pasti bermanfaat untuk semua orang.
Sementara itu, untuk para selebriti yang mendesain tas tersebut, mereka dapat berkreasi sesuai dengan cita rasa fesyen masing-masing. Mulai dari permainan warna, model dan lain sebagainya. Mereka bebas mendesain tas tersebut sesuai kesukaannya," katanya. (Cyn/Ars)
Bagi Anda yang suka mencurahkan isi hati alias curhat, mungkin beberapa tips berikut bisa dijadikan referensi. Karena siapa tahu, alih alih ingin menceritakan rahasia ke seseorang, curhatan Anda malah menjadi bumerang.
Seperti disampaikan praktisi bersertifikat Neuro-linguistic programming (NLP), Hipnoterapi, Rapid Change Therapy (RCT) Life Coaching dan Time Line Therapy, Fanny Lara Amabadar, bahwa untuk mencari teman curhat, harus memperhatikan berikut:
1. Cari orang yang lebih tinggi levelnya
Tinggi level dalam arti bukan cuma yang usianya di atas kita tapi cari orang yang kita lihat dia bisa kontrol emosi.
"Tanya sama dia bagaimana caranya mengontrol emosi. Misalnya bagaimana harus bersikap kalau putus cinta dan sebagainya. Jangan curhat ke teman yang galau, nanti malah terlarut dalam kegalauan," kata Fanny.
2. Jangan curhat terlalu lama
"Kalau ada orang curhat ke saya, saya tidak akan membiarkan dia cerita lama-lama. Maksimal 15 menit. Karena dengan waktu itu, saya biasanya sudah paham inti masalahnya apa. Kalau terlalu lama, curhatan orang itu cenderung diulang dan nanti malah mendramatisir," kata Fanny.
3. Cari inti masalahnyadan solusi
"Untuk teman yang dicurhati, tolong dramanya dihilangin. Tanya dia apa sih yang dirasaain, apa masalahnya. Kalau orang yang curhat ke saya, saya akan tanya apa yang bisa diambil dari kisah itu, apakah benar Anda tidak diingikan, kalau putus cinta. Kalau sudah tahu inti masalahnya, oke, berarti itu yang harus dicari solusinya," ungkapnya.
Julia Perez telah memantapkan hati untuk move on dari Gaston Castano. Pelantun Belah Duren ini bahkan tak pernah lagi menjawab pesan Gaston. Tak hanya itu, Jupe --sapaan Julia Perez-- mengaku sudah menghapus semua foto dan meng-unfollow keluarga Gaston dari sosmed miliknya.
"Foto-foto pokoknya sudah dihapus. Keluarganya juga sudah saya unfollow," tegas Julia Perez, di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (20/1/2015).
Saat ini, Jupe ingin fokus terhadap kesehatan dirinya pascakemoterapi kanker serviks. Makanya, mantan istri Damien Perez itu enggan memikirkan hubungannya dengan Gaston Castano lagi.
"Otak saya masih belum benar, masih ada efek kemoterapi. Saya mau suami saya nanti lihat perempuan yang cerdas. Saya fokus pada kesehatan saya," terang Jupe.
Supaya bisa `move on`, Jupe mulai membuka hati untuk pria lain. Kabarnya, bintang film Gending Sriwijaya ini akan dijodohkan oleh sang adik dengan pengusaha religius. "Iya dijodohin, kayak barang ready stock banget, hehehe," ceplos Julia Perez.(Ras/Mer)
Penguatan dolar AS yang signifikan berdampak pada seluruh aset termasuk mata uang dan minyak. Namun nilai tukar rupiah justru mampu menguat di tengah pelemahan mata uang Asia lainnya.
Nilai tukar rupiah menguat 0,09 persen ke level 12.565 per dolar AS pada perdagangan pukul 10:09 waktu Jakarta. Sebelumnya, nilai tukar rupiah juga dibuka menguat di level 12.549 per dolar AS.
Nilai tukar rupiah tercatat masih berfluktuasi di kisaran 12.537 per dolar AS hingga 12.570 per dolar AS.
Sementara, kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) Bank Indonesia mencatat nilai tukar rupiah menguat ke level 12.557 per dolar AS. Rupiah tercatat menguat cukup signifikan, sebanyak 102 poin ke level 12.659 per dolar AS.
Ekonom PT Samuel Sekuritas Indonesia, Rangga Cipta mengatakan, dolar bergerak menguat setelah IMF memangkas pertumbuhan global. Meski dolar masih terus menguat, tapi rupiah tercatat mampu bergerak menguat.
"Hampir seluruh mata uang Asia melemah terhadap dolar, dan hanya rupiah yang berhasil menguat," katanya.
Dia menjelaskan, penguatan rupiah terjadi bersamaan dengan lelang SUN yang kelebihan permintaan hingga hampir 5 kali lipat. Kondisi itu juga berhasil mendorong yield SUN bertenor 10 tahun hingga ke 7,4 persen atau turun 34 basis poin dari level pembukaannya.
"Jika likuiditas tambahan dari Bank Sentral Eropa juga berarti tambahan untuk likuiditas global, penguatan di pasar modal bisa menjaga kestabilan rupiah," tandasnya. (Sis/Gdn)
Layanan manajemen password, SplashData, mengungkapkan 25 password (sandi) yang paling populer sepanjang tahun 2014. Namun password-password ini masuk kategori password paling buruk dan sebaiknya dihindari. Password `123456` tetap menjadi yang paling populer, disusul dengan kata `password` di urutan kedua.
SplashData memaparkan bahwa puluhan daftar password tersebut merupakan `Password Terburuk` karena begitu general dan mudah ditebak. Dalam laporannya, SplashData melihat ada lebih dari 3,3 juta password yang bocor secara online di sepanjang 2014. Sebagian besar data berasal dari Amerika Utara dan Eropa Barat.
Daftar password terburuk tahun ini tidak begitu berbeda dari data yang tercatat di tahun lalu. Data ini menunjukkan bahwa masih banyak orang yang tidak memperhatikan keamanan, meskipun banyak kejadian peretasan baru-baru ini.
Mark Burnett, seorang ahli keamanan online mengatakan bahwa hal-hal yang buruk mungkin akan bergerak ke arah yang benar.
"Kabar baiknya kini banyak orang yang mulai menjauh dengan tidak menggunakan password tersebut. Pada tahun 2014, 25 password mewakili sekitar 2,2 persen dari password yang terekspos. Itulah persentase terendah orang yang menggunakan password paling umum yang saya lihat dalam studi terbaru," ujar Burnett.
Mengutip laman Huffington Post, Rabu (21/1/2015), sebenarnya tidak sulit untuk membuat password yang kuat. Microsoft memiliki beberapa tips, dan Anda dapat memeriksa kekuatan password Anda di The Password Meter.
Jadi, disarankan untuk tidak menggunakan password lemah seperti `1234` dan `monkey`. Berikut ini adalah daftar 25 password paling buruk namun juga banyak dipakai di sepanjang 2014. Anda disarankan untuk tidak lagi menggunakannya.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi meninjau pintu lintas batas Entikong dan jalan paralel perbatasan RI-Malaysia di Kalimantan Barat. Kunjungannya ke wilayah perbatasan itu, kata Jokowi, sebagai langkah awal untuk melakukan pembangunan besar-besaran di wilayah tersebut.
"Kita ini mau ke Entikong, karena apa? Kita ingin mengubah total kawasan perbatasan. Ini akan dimulai dari Entikong kali ini. Semua jalanan, tahun ini akan dirubah total fisiknya. Pembangunannya, seluruhnya kita rombak total. Harus Lebih baik dari pada negara tetangga," ujar Jokowi di Pontianak, Rabu (21/1/2015).
Jokowi menegaskan, ingin menjadikan wilayah perbatasan, yang selama ini diabaikan dari segi pembangunan, menjadi bagian dari etalase Indonesia yang harus lebih maju dari negara tetangga, Malaysia.
"Semua dirombak, jalannya kita buat jadi 4 jalur. Gerbangnya dirubah total, pelayanannya, keimigrasian, bea cukai, dan lain-lainnya, yang berkaitan dengan perbatasan, semua akan diubah total, ini untuk memberikan sebuah etalase bahwa negara kita mampu lakukan itu," ucap Jokowi.
Untuk merombak total wilayah perbatasan Entikong, Jokowi mengatakan, butuh anggaran sekitar Rp 1 triliun. Anggaran sebesar itu tidak hanya untuk membangun infrastruktur jalan dan memperkuat wilayah pertahanan di perbatasan, namun juga untuk membangun sarana pelayanan kesehatan dan pendidikan di wilayah yang berbatasan dengan Serawak, Malaysia itu.
"Nanti ada port-nya (pelabuhan), jalannya diperlebar, jalannya gede banget, nanti dilihat jalannya. Tapi ingat, tidak hanya itu, yang dibangun juga hal-hal yang berkaitan dengan kesehatan dan pendidikan di wilayah perbatasan," ucap Jokowi.
Tenggat Waktu
Untuk segera merealisasikan pembangunan di wilayah perbatasan Entikong, Jokowi memberi tenggat waktu hingga akhir 2015.
"Yang paling penting itu ada konektivitas antara pulau dengan pulau, kota dengan kota, dan yang penting itu distribusi logistik juga. Makanya ini kita lihat dulu, nanti Desember kita lihat, saya ke sini lagi, saya yakin berubah 100 persen," ucap Jokowi.
Sebelum berkunjung ke Entikong, dalam kunjungan kerjanya selama 2 hari di Kalimantan Barat, Presiden Jokowi juga meresmikan Masjid Raya Mujahiddin di Pontianak sehari sebelumnya.
Jokowi kemudian mengunjungi Desa Ngarak, Kecamatan Mandor, Kabupaten Landak untuk menyerahkan alat pertanian. Dalam kunjungan tersebut Jokowi menyempatkan diri berdialog dengan petani dan menampung aspirasi dan keluhan yang dirasakan petani di wilayah tersebut. (Sun/Sss)
Chelsea harus puas dengan hasil imbang 1-1 melawan Liverpool di Anfield Stadium pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris, Rabu (21/1/2015). Sempat unggul berkat gol Eden Hazard pada menit ke-18, Chelsea harus puas dengan hasil imbang setelah Raheem Sterling mencetak gol penyeimbang di menit ke-59.
Manajer Chelsea, Jose Mourinho pun membeberkan sedikit masalah John Terry dan kawan-kawan di pertandingan tersebut. Menurutnya, pemain Chelsea tidak efisien dalam melakukan transisi permainan.
"Saya pikir, pertandingan ini sangat besar. Terlebih lagi, untuk Piala Liga Inggris, benar-benar fantastis," ucap manajer yang lima hari lagi bakal berusia 52 tahun, dikutip dari Goal.
"Jika saja kami sedikit meningkatkan kualitas di pertandingan tadi, maka pemain Chelsea bisa menemukan ruang untuk mencetak gol. Kami memiliki ruang untuk melakukan serangan balik, tapi tidak efisien dalam melakukan transisi," sambung Mourinho.
Bersambung ke halaman selanjutnya ---->
Mourinho Tak Akui Kalah Kualitas
Dari data statistik, Liverpool sangat mendominasi permainan, yakni melakukan penguasaan bola hingga 59 persen, sementara The Blues (julukan Chelsea) hanya 41 persen. Namun demikian, Mourinho menilai kalau timnya yang lebih mendominasi permainan.
"Itu adalah pertandingan besar, penuh dengan intensitas dan emosi. Chelsea sudah bermain di atas kemampuannya sendiri, Liverpool juga melakukan hal yang sama. Saya tidak berpikir Liverpool pantas kalah dari pertandingan itu. Sebab, mereka tampil sangat bagus, tapi kami yang mengendalikan permainan," tegas pria asal Portugal tersebut.
"Kami punya banyak kesempatan melakukan serangan balik, tim benar-benar bermain terbuka. Sebenarnya kami lebih unggul dalam kualitas passing," Mourinho mengakhiri.
Leg kedua semifinal Piala Liga Inggris antara Chelsea kontra Liverpool bakal berlangsung di Stamford Bridge Stadium, 28 Januari mendatang.
Lee Min Ho dan Kim Woo Bin menjadi rekan dalam drama The Heirs yang tayang 2013 silam. Sejak pengambilan gambar The Heirs, Lee Min Ho dan Kim Woo Bin yang dalam cerita digambarkan sebagai frenemy (mantan sahabat yang akhirnya menjadi musuh bebuyutan) rupanya masih berhubungan baik.
Dalam acara yang tayang di eNews, baru-baru ini, Lee Min Ho mengungkapkan jika ia dan Kim Woo Bin memang masih berkawan baik. Mereka juga saling mengirimkan pesan singkat untuk mengetahui kabar masing-masing.
"Kami masih sering berhubungan meski dipisahkan jarak. Meski tak sering, kami sering bertukar pesan untuk mengetahui kabar," ujar Lee Min Ho sambil tersenyum.
(Lee Min Ho dan Kim Woo Bin dalam salah satu adegan di film The Heirs, bersama lawan main mereka Park Shin Hye)
"Saya juga pernah mengunjungi Kim Woo Bin yang tengah sibuk dengan pengambilan gambar film The Technician. Kami saling mendukung satu sama lain."
Saat ini, Lee Min Ho dan Kim Woo Bin tengah menjadi pembicaraan. Bahkan, Lee Min Ho juga kerap kali dibandingkan dengan Kim Woo Bin, khususnya dalam dunia akting.
"Saya sudah terbiasa dibandingkan dengan Kim Woo Bin, apalagi setelah Kim Woo Bin syuting film terlebih dahulu. Saya tak masalah dengan itu."
Pekan lalu, Bank Sentral Swiss (SNB) mengejutkan pasar keuangan dunia dengan menghapus pembatasan mata uangnya terhadap euro. Selama ini, patokan nilai tukar franc Swiss dipatok di level 1,2 per 1 euro.
Menyusul langkah tersebut, seperti dikutip dari Business Insider, Rabu (21/1/2015), nilai tukar franc terhadap euro meningkat hingga 41 persen. Kondisi tersebut membuat sejumlah pemain di pasar keuangan mulai dari pialang hingga manajer keuangan berada di bawah tekanan besar.
Sepekan setelah kejadian tersebut, Chief Market Strategist at Oppenheimer & Co. John Stoltzfus mengatakan, keputusan SNB merupakan sebuah kejutan besar. Dan berbagai kejutan lain akan bermunculan mengejutkan para investor di pasar.
Dia yakin tindakan SNB pekan lalu akan dipandang sebagai cerminan sejarah pasar keuangan mengingat ini hanya bagian kecil dari cara SNB menghadapi peluncuran kebijakan Quantitative Easing Bank Sentral Eropa.
"Untuk saat ini, kami yakin para investor harus selalu fokus pada tujuannya, jangan kehilangan fokus terhadap pasar mengingat lebih banyak kejutan masih akan berdatangan," katanya.
Setelah keputusan SNB yang mendadak itu, pasar keuangan sekarang masih berusaha mencerna dampak dan alasan keputusan tersebut. Ada juga para investor yang yakin bahwa keputusan SNB dapat memberikan dampak positif dan pemulihan ekonomi yang berkelanjutan di zona euro. (Sis/Nrm)
Kecelakaan maut yang menewaskan 4 orang terjadi di kawasan Arteri Pondok Indah, Jakarta Selatan, pada Selasa 20 Januari malam. Pengendara Mitsubishi Outlander menabrak 6 sepeda motor dan 2 mobil sekaligus.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Martinus Sitompul mengungkap, kecelakaan itu terjadi pada pukul 20.00 WIB, di Jalan Sultan Iskandarsyah, Kebayoran Lama, tepatnya di depan toko bernomor F31, dan di dekat halte busway Kostrad, Arteri Pondok Indah. Pengendara Outlander maut itu merupakan mahasiswa 22 tahun bernama Cristopher.
"Kronologis semula kendaraan Outlander B 1658 PJE dikemudikan oleh Sandi, alamat Jalan Pengantin Ali Rt O6 Rw 10, berjalan dari arah Utara ke arah Selatan di Jalan Sultan Iskandar Syah, Kebayoran Lama. Sesampainya underpass, pengemudi diturunkan oleh penumpang bernama Christopher," kata Martinus dalam pesan singkatnya, Rabu (21/1/2015).
Saat dikendarai warga Jalan Niaga Hijau ll/26 Rt 03 Rw 17 Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Outlander maut itu menabrak motor Honda Beat B 3060 BSM atas nama Arifin (39) tepat di depan toko bernomor F31. Setelah itu di dekat halte Busway menabrak Toyota Avanza B1318TPJ yang dikemudikan Rifki Ananta (35), pegawai negeri sipil DKI.
"Kemudian Mitsubishi Outlander menabrak Mitsubishi pick up B 9852 AP dengan pengemudi atas nama Ade (51). Mitsubishi Outlander juga menabrak sepeda motor Vario B 3216 SPE, Vixion B 3981 SON, Honda Supra X B 6684 TON, Mega Pro B 4492 RO, dan Honda Vario B 6535 AM," ungkap Martinus.
Akibat kecelakaan Outlander maut itu, korban meninggal dunia adalah Mustopa warga Jalan Teratai Rt 02/01 Kelurahan Pondok Bambu Jakarta Timur, Mayudin Herman warga Pamulang Elok blok B1 10 Rt 01/14 Pondok Petir, Depok, Wisnu Anggoro warga Jalan Tanah Kusir Rt 01/01 Kebayoran Lama Jakarta Selatan, dan Batang Onang anggota polisi, Parung, Rt 03/03. (Mut)
Cynthia Lamusu mengaku sedang menikmati profesi barunya sebagai di dunia seni peran. Beberapa kali menjajal akting di depan kamera, personel grup vokal B3 ini mulai ketagihan.
"Sekarang jadi ketagihan. Di film, saya seperti menemukan kepuasan batin," ucap Cynthia Lamusu saat ditemui di Hotel Alia Cikini, Jakarta Selatan, Selasa (20/1/2015).
Bagi perempuan yang pernah membintangi film Liburan Seru!, Arisan! 2 dan Merry Riana: Mimpi Sejuta Dollar, akting membawa dirinya mengeksplorasi jiwa seni yang selama ini dimilikinya.
"Aku memang suka di bidang seni. Awal 2008 aku main film, mencoba beberapa drama musikal dan teater. Kalau ditanya enak mana, kenikmatannya beda-beda," papar Cynthia Lamusu.
Tak cuma soal meluapkan jiwa seni, istri Surya Saputra ini juga mendapatkan banyak pelajaran dan pengalaman berharga berkat keterlibatannya di dunia seni peran.
"Yang pasti film tuh aku juga banyak dapat pelajaran. Yang nomor satu aku lihat di film, teamworknya luar biasa. Aku di nyanyi ada teamwork, tapi nggak sebesar di film," kata Cynthia Lamusu. (fei)
Pasar roda dua dalam negeri memang bisa dibilang cukup seksi. Tak cuma motor skutik yang merajai, segmen motor dengan mesin berkapasitas besar pun tumbuh subur di Indonesia.
Pemainnya pun banyak, ada Ducati, Kawasaki, Suzuki hingga Yamaha. Untuk kapasitas mesin yang disuguhkan mulai dari 1.000 cc hingga 1.300 cc.
Lantas apa saja motor ganas yang eksis kini? Berikut Liputan6.com uraikan mulai dari motor yang menyemburkan tenaga paling rendah hingga yang paling ganas :
>>Klik laman berikutnya!
-- Yamaha R1
Tak puas menguasai pasar motor sport dalam negeri, Yamaha pun memperluas pasarnya dengan menyediakan model R1 bagi konsumen yang doyan mengendarai motor ganas.
Yamaha R1 hadir mengusung tipe mesin liquid-cooled, 4 tak, DOHC, forward-inclined parallel 4-silinder, empat katup dengan kubikasi 998 cc.
Dengan spefisifikasi yang diusungnya, motor ini mampu menyembrukan tenaga 179 daya kuda (DK) dan torsi 115.Nm pada 10.000 rpm.
>>Klik laman berikutnya!
-- Ducati Superleggera
Datang jauh-jauh dari Italia, Ducati menyediakan model Superleggera yang siap memenuhi hasrat berkendara konsumen Indonesia.
Dikatakan, tunggangan ini merupakan yang paling ekslusif dan ekstrim yang pernah dibuat Ducati. Saking hebatnya, Superleggera mampu menyemburkan tenaga lebih dari 200 DK.
Untuk spesifikasinya, Ducati menyuntikan mesin Superquadro; L-Twin cylinder, Desmodromic valve actuation, 4 valve per cilinder, dan liquid cooled.
Selain mampu memproduksi tenaga di atas 200 DK, mesin berkapasitas 1.198 cc pun menjanjikan torsi 134 Nm pada 10.200 rpm yang dikawinkan sistem transmisi enam percepatan.
Menyoal harga, PT Supermoto Indonesia membanderolnya lebih dari Rp 1 miliar dan telah ludes terjual pada Indonesia International Motor Show (IIMS) 2014.
>>Klik laman berikutnya!
-- Suzuki Hayabusa
Suzuki GSX1300R merupakan moge premium yang juga dikenal sebagai Suzuki Hayabusa. Patut diakui moge ini sebenarnya telah lama melintang di pasar roda dua dalam negeri.
Motor ini menggunakan mesin 4 langkah, 4 silinder, pendingin cari, DOHC dengan kubikasi 1.340 cc yang turut dikawinkan transmisi manual enam percepatan.
Menyoal harga, Suzuki mematok Hayabusa sebesar Rp 370 juta on the road (OTR).
>>Klik laman berikutnya!
-- Kawasaki H2
Jumat (16/1) lalu, PT Kawasaki Indonesia menjawab janjinya untuk memboyong motor paling ganas, H2, di dunia ke pasar dalam negeri.
Dibandingkan pesaingnya, motor ciptaan Kawasaki ini telah menganut supercharded yang dikombinasikan dengan mesin 998 cc inline-4 DOHC.
Tak pelak, racikan spesifikasi itu membuat motor di kelas supersport racebike itu mampu memproduksi tenaga 300 DK dan di atas kertas bisa melaju dengan kcepatan maksimum 400-429 km/jam.
Bagi Anda yang berminat, siapkan kocek sebesar Rp 580 Juta untuk memboyong tongkrongan ganas ini.
Mabes Polri melayangkan gugatan praperadilan terhadap KPK menyusul penetapan Kepala Lembaga Pendidikan Kepolisian (Kalemdikpol) Polri Komjen Pol Budi Gunawan sebagai tersangka kasus dugaan gratifikasi. Wakil Ketua Komisi III DPR Desmond Junaidi Mahesa mendukung hal tersebut.
Menurut Desmond, pengajuan praperadilan Budi Gunawan terhadap KPK bertujuan agar bisa menjelaskan persepsi publik terkait proses penetapan tersangka itu.
"Saya sependapat dengan kepolisian ada yang salah dalam penetapan itu. Itu sesuatu langkah hukum yang bagus dalam kepastian hukum. Itu ditempuh, bisa menjelaskan persepsi orang ada yang salah atau tidak (dari penetapan tersangka Budi Gunawan)," kata Desmond di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (21/1/2015).
Selain itu, Desmond juga mempertanyakan penetapan tersangka terhadap Budi Gunawan karena KPK hanya dipimpin 4 orang pimpinan, di mana 1 pimpinan yakni Busyro Muqoddas sudah pensiun dan tidak lagi menjabat.
Karena menurut Desmond, setiap menetapkan seseorang menjadi tersangka, lembaga antirasuah itu harus dipimpin oleh 5 orang berdasarkan keputusan kolektif kolegial. "Ya ini kan penetapannya oleh 4 orang pimpinan, ini ada kekosongan. Misal 4 orang, 4 orang itu tidak sah," ujar dia.
Namun kekosongan pada posisi pimpinan KPK itu, juga karena DPR memundurkan jadwal menyeleksi calon Pimpinan KPK pada paripurna, Kamis 15 Januari lalu. Saat disinggung hal tersebut, politisi Partai Gerindra itu menjelaskan, pengunduran jadwal seleksi pimpinan KPK oleh Komisi III karena permintaan KPK sendiri. "Itu wilayah lain, itu sesuai permintaan mereka," tandas Desmond.
Anggota Komisi III Al Muzammil Yusuf pun senada dengan Desmond. Menurut dia, apa yang dilakukan pihak Polri harus dihormati semua pihak, khususnya KPK. Karena bagian dari upaya seseorang untuk membuktikan dirinya tidak bersalah dengan apa yang dituduhkan.
"Nanti kan bisa kitra lihat apakah pihak KPK ada sesuatu yang dilanggar atau tidak dalam penetapan, ya kita hormati itu jalur hukum. Itu kan fasilitas aturan hukum kita," ujar politisi PKS tersebut. (Ali/Mut)
Di beberapa negara jumlah korban kecelakaan lalu lintas melebihi jumlah korban perang di era modern. Berikut negara dengan kecelakaan mobil di jalan raya paling tinggi seperti yang dilansir patch.com:
1. Amerika Serikat
Sebagai negara terpadat ketiga dan merupakan salah satu negara yang paling maju memungkinkan setiap warganya mempunyai mobil.
Volume lalu lintas yang tinggi cenderung mengakibatkan kecelakaan yang lebih tinggi pula. Dalam jumlah korban kecelakaan yang menyebabkan kematian, Amerika menduduki ranking pertama di dunia.
Di negara paman sam ini, lebih dari 50.000 orang meninggal setiap tahun akibat kecelakaan lalu lintas. Dan setiap tahun terjadi lebih dari 10 juta kecelakaan yang penyebanya kebanyakan karena pengemudinya mabuk.
2. Belgia
Sebuah negara kecil di Eropa dengan populasi hanya 10,4 juta ini memiliki tingkat tertinggi kedua dalam hal jumlah korban meninggal karena kecelakaan mobil. Rata-rata sekitar 104,5 dari satu juta orang meninggal di jalan setiap tahunnya.
Salah satu penyebab kecelakaan tersebut selain jumlah penduduknya yang terlalu padat, juga dikarenakan para pengemudi di negara ini mempunyai reputasi mengemudi yang berbahaya.
3. Australia
Meskipun negara ini cukup jarang penduduknya, Australia memiliki tingkat tinggi kecelakaan mobil yang menyebabkan kematian. Australia negara seukuran mirip Amerika Serikat berdekatan dengan penduduk, kurang dari sepersepuluhnya ini memiliki banyak jalan yang buruk terutama di daerah pedalaman.
Beberapa jalan yang berbahaya ini selain sangat panjang, lurus dengan tempat pemberhentian yang menyebar, sangat jauh satu sama lain. Hal ini menyebabkan pengemudi ngebut yang akhirnya kelelahan. Diperkirakan 10 dari 100.000 warga Australia meninggal dalam kecelakaan mobil.
4. Italia
Italia adalah produsen mobil sport yang dikenal di seluruh dunia dan tidak sedikit jumlah pembalabnya. Namun Italia juga negara dengan kecelakaan mobil tertinggi nomor empat di dunia. Sekitar 98 dari satu juta orang Italia meninggal setiap tahunnya karena kecelakaan mobil .
Banyak kota-kota di dunia mengalami kemacetan, namun Italia dengan penduduknya yang menyukai kecepatan, menyebabkan situasi jalanan menjadi lebih berbahaya.
5. Kanada
Dengan wilayah yang luas, negara ini memiliki kepadatan penduduk yang tidak terlalu tinggi. Situasi geografisnya menyebabkan negara ini mempunyai musim dingin yang sangat ekstrim.
Pada musim dingin, jalan-jalan menjadi licin dan badai salju juga biasa turun. Di bagian utara misalnya, kondisi bersalju tersebut bisa bertahan sampai sekitar setahun. Sehingga tingkat kecelakaan di sini cukup tinggi, sekitar 9,6 dari 100.000 kematian berhubungan dengan kecelakaan kendaraan bermotor.
6. Irlandia
Statistik pemerintah menunjukkan bahwa sekitar satu dari empat kecelakaan fatal melibatkan setidaknya satu pengemudi yang mabuk karena mengkonsumsi alkohol. Sekitar 96,2 orang dari 1 juta penduduk meninggal karena mengemudi di sini.
Anehnya, survei menunjukkan bahwa pengemudi di sini mempunyai kesadaran mengemudi aman lebihi besar dibanding dengan di negara-negara Eropa. Pada tahun 2006, Irlandia mulai melakukan tes alcohol wajib bagi pengemudi pengujian alkohol wajib yang menurunkan tingkat kecelakaan. Mayoritas pengemudi mendukung kebijakan ini.
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman mengaku bangga dengan proyek pembangunan sektor maritim yang dicanangkan oleh Presiden Joko Widodo.
Di depan para pengusaha Belanda dan perwakilan Duta Besar Belanda untuk Indonesia dalam Seminar Pembangunan Pelabuhan Kuala Tanjung di Hotel JW Marriot, Menko Maritim Indroyono Soesilo menjelaskan pelabuhan tersebut adalah salah satu bentuk pembangunan poros maritim di Indonesia.
"Ini salah satu dari lima deep sea port yang akan dibangun, Indonesia ini terdiri dari 17 ribu pulau, jadi tol laut ini akan menjadi hal yang strategis," kata Indroyono di Hotel JW Marriot, Jakarta, Rabu (21/1/2015).
Indroyono mengungkapkan Pelabuhan Kuala Tanjung ini akan menjadi salah satu contoh pembangunan pelabuhan modern yang terkoneksi antar moda, mulai dari Tol hingga ke rel kereta api.
Dia juga mengapresiasi langkah PT Pelindo I (Persero) yang mampu menggaet Port of Rotterdam Internasional untuk bekerjasama dalam membangun pelabuhan yang diperkirakan akan memakan dana hingga US$400 juta untuk tahap awalnya.
"Port of Rotterdam Internasional ini pengelola pelabuhan terbesar di eropa, jadi ternyata BUMN kita ini bagus, mampu dipercaya perusahaan-perusahaan kelas internasional," jelasnya.
Pembangunan Pelabuhan Kuala Tanjung sendiri ditargetkan akan selesai pada tahun 2018 bersamaan dengan tiga deep sea port lainnya yaitu di Jakarta, Surabaya dan Makasar.
Dengan adanya pembangunan sektor maritim tersebut diharapkan mampu mengurangi biaya logistik di Indonesia yang dikenal cukup tinggi. (Yas/Gdn)
Superhero hadir untuk memerangi kejahatan. Namun, pahlawan super dari Jepang memilih musuh berbeda: sampah. Senjata andalannya adalah sapu, pengki, dan pasukan relawan yang bergabung dengan misinya.
Dia menyebut dirinya Mangetsu-man, yang berarti Mr Full Moon dalam bahasa Inggris. Dalam Bahasa Indonesia bisa diterjemahkan menjadi 'Tuan Purnama'.
Dia pertama kali muncul di jalan-jalan Tokyo tahun 2013. Tanpa publisitas atau gembar-gembor, sosoknya yang unik menarik perhatian publik. Mangetsu-man rajin bersih-bersih di sekitar kawasan bisnis Nihonbashi, Tokyo.
Superhero ini berkostum celana ketat berwarna ungu dan berjubah merah-ungu. Sebagai ciri khasnya, Mangetsu-man mengenakan topeng besar berbentuk bulat dengan warna kuning -- meniru bentuk bulan purnama. Meski belum lama muncul, Mangetsu-man dengan cepat menjadi selebriti lokal di dekat jembatan yang sering didatanginya untuk bersih-bersih.
Berikut 6 gaya kocak pahlawan super bersenjata sapu itu.
Sejauh ini, belum ada yang mengerahui identitasnya. Mangetsu-man merahasiakannya dari publik, ia bahkan menolak berbicara di depan kamera karena khawatir seseorang mengenali suaranya.
Si Mangetsu-man tak menolak berinteraksi dengan publik. Namun ia berbicara melalui ponselnya, menjawab pertanyaan yang jawabannya sudah direkam dengan suara yang disamarkan menggunakan aplikasi.
Liburan merupakan kegiatan yang menyenangkan. Banyak orang yang gemar memanfaatkan waktunya untuk berlibur. Apalagi jika Anda termasuk orang yang memiliki jiwa travelling. Dijamin Anda akan memanfaatkan waktu luang untuk berlibur.
Dengan berlibur, Anda dapat mengisi ulang energi Anda. Anda pun dapat menepis kejenuhan dari segala macam aktivitas. Jadi, berwisata merupakan kegiatan positif yang dapat membuat hidup Anda menjadi lebih menyenangkan. Namun, tak selamanya liburan Anda akan berakhir dengan indah. Tak jarang ada yang harus menelan kecewa ketika menjumpai peristiwa yang tak diinginkan saat berlibur, seperti kecelakaan.
Jadi, keselamatan jiwa Anda merupakan hal penting yang harus diprioritaskan agar Anda dapat menikmati liburan tanpa rasa was-was. Berikut adalah beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk membuat diri lebih aman saat berlibur.
Pertama...
1. Jeli Memilih Tujuan Liburan
Semua orang akan setuju bahwa tujuan berlibur ialah untuk menyenangkan jiwa. Akan tetapi, faktor keselamatan merupakan hal penting yang tak boleh Anda lupakan saat berlibur. Jika Anda termasuk orang yang gemar ke tempat wisata alam, Anda harus memperhatikan keadaan lingkungan setempat.
Contohnya, jika Anda senang bepergian ke pantai, Anda harus tahu pantai mana yang bersahabat dan mana yang tidak bersahabat. Tak jarang ada pantai yang memiliki ombak-ombak besar yang dapat membahayakan wisatawan, termasuk anak-anak. Anda harus mencari informasi mengenai karakteristik pantai yang akan Anda tuju untuk berjaga-jaga dari hal yang tak diinginkan.
Selanjutnya...
2. Pilih Transportasi
Ketika bepergian, transportasi adalah faktor yang harus Anda perhatikan. Jika Anda bepergian dengan mobil pribadi, pastikan mobil Anda dalam kondisi prima. Bila perlu, Anda menyervisnya terlebih dahulu sebelum bepergian.
Ketika Anda menggunakan pesawat sebagai sarana transportasi, Anda harus memperhatikan maskapai yang dipilih. Pilihlah maskapai yang memiliki track record baik. Maskapai penerbangan di Nusantara, yaitu Garuda Indonesia dapat Anda pilih sebagai partner perjalanan. Dengan segala fasilitas kenyamanan dan keamanan yang ditawarkan, Garuda Indonesia menjadi maskapai nomor satu di negeri ini.
Karena itu, tak heran banyak orang yang memilih naik Garuda Indonesia dalam perjalanannya, baik itu untuk perjalanan bisnis ataupun wisata. Anda akan mendapatkan harga lebih murah jika membeli tiket pesawat garuda di agen Travel.
Selanjutnya...
3. Peka Terhadap Cuaca
Anda harus tahu kapan waktu yang tepat untuk berwisata. Jika saat itu cuaca sedang jelek, misalnya terjadi angin yang bertiup kencang, Anda dapat membatalkan perjalanan untuk berwisata.
Jikalau Anda tengah Anda melakukan perjalanan dan mendadak turun hujan lebat, Anda dapat menunggu sampai hujan benar-benar reda untuk melanjutkan perjalanan. Hal ini bisa Anda lakukan jika bepergian menggunakan mobil.
Selain cuaca, Anda harus memperhatikan musim yang sedang terjadi. Jika Anda gemar berwisata ke pantai, Anda tentu tahu bulan-bulan apa yang cocok untuk menikmati pantai.
Selanjutnya...
4. Persiapkan Perlengkapan
Jangan sampai liburan Anda berakhir dengan derita hanya karena lupa membawa perlengkapan. Anda harus mempersiapkan pakaian, jaket, atau bahkan kacamata agar tidak ada yang tertinggal. Pastikan barang-barang itu sudah terkemas rapi di dalam koper Anda.
Tak lupa, Anda harus membawa telepon genggam beserta charger-nya. Saat ini telepon genggam seakan menjadi kebutuhan utama bagi setiap orang. Benda ini tak hanya berguna untuk menelepon, tetapi juga dapat memberikan Anda hiburan. Kamera termasuk barang yang tak boleh Anda lupakan. Anda tentu tak ingin melewatkan momen indah untuk diabadikan dalam jepretan kamera.
Selanjutnya...
5. Siapkan Diri dan Obat-obat Pribadi
Selain itu, hal penting yang harus Anda persiapkan adalah obat-obatan pribadi. Anda pasti tak ingin waktu berlibur menjadi mengecewakan karena Anda lupa membawa obat-obatan pribadi. Jika Anda memiliki penyakit asma, Anda dapat menyiapkan tabung oksigen praktis yang dapat Anda gunakan sewaktu-waktu ketika asma menyerang. Bawalah obat-obat pribadi jika Anda memang memiliki penyakit.
Setelah semuanya sudah dipersiapkan, Anda tentu tak boleh mengabaikan kesehatan. Anda pasti tak ingin jatuh sakit di saat Anda akan berlibur. Anda perlu menjaga kesehatan, minimal satu minggu sebelum waktu pemberangkatan. Anda dapat menjaga pola makan, beristirahat yang cukup, serta berolahraga. Selain itu, H-1 menjelang pemberangkatan, Anda juga harus membiarkan diri Anda untuk tidur lebih awal.
Johnny Depp bertemu kembali dengan George Jung, bos kokain. Depp mengundangnya ke loteng di pusat kota Los Angeles. Mereka menghabiskan berjam-jam untuk ngobrol. Di sana hadir juga tunangan Depp, Amber Heard.
Dilansir Femalefirst, Selasa (20/1/2015), bintang Hollywood 51 tahun, pernah bermain dalam film berjudul Blow pada 2001 lalu. Dan tokoh yang diperankannya terinspirasi dari pengedar kokain yang menjalani hari-harinya di penjara New Jersey selama 20 tahun.
Dan setelah keduanya kembali bertemu, setelah George Jung baru saja bebas dari penjara, mereka bertiga pun membahas berbagai topik di antaranya puisi, buku, dan film yang disutradarai Ted Demme.
Sebelumnya, Johnny Depp bertemu pertama kali pada 2001 kala dirinya mengunjungi George Jung di penjara. Dalam sebuah surat, pemain Pirate of Caribbean ini menulis tentang mereka.
"Ini sangat jarang terjadi di kehidupan bahwa setiap orang membuka hati dan jika mereka kepada Anda dengan akses tak terbatas ke mereka yang paling dalam pikiran, mimpi, ketakutan, penyesalan, keintiman."
"Bahkan lebih jarang ketika Anda baru saja bertemu orang itu, dan karena keadaan yang jelas, itu sangat tidak mungkin bahwa Anda akan menghabiskan terlalu banyak waktu dengan mereka dalam waktu dekat. Jadi untuk ini dan lebih, saya berutang terima kasih kepada George," tandasnya. (Mer/Ade)
Persija Jakarta akan menghadapi klub elite Jepang, Gamba Osaka, pada 24 Januari 2015 mendatang di Stadion. Akan tetapi hal tersebut dapat menjadi ganjalan bagi Persija, karena jadwal tersebut sangat berdekatan dengan jadwal SCM Cup 2015.
Saat ini tim Macan Kemayoran baru meraih satu poin dari dua laga fase grup. Hal tersebut membuat skuat Rahmad Darmawan otomatis tersingkir jika pada laga nanti hanya bermain imbang kontra Semen Padang.
Jika Persija tidak lolos, maka Persebaya Surabaya dan Sriwijaya FC yang berhak maju ke babak semifinal SCM Cup 2015 yang akan digelar pada 25 Desember mendatang. Namun jika Persija yang lolos, mereka hanya punya waktu satu hari untuk berpergian dan memulihkan diri dari Jakarta ke Padang.
Namun pelatih Persija, Rahmad Darmawan menyebutkan jika timnya tetap fokus menghadapi Semen Padang di laga terakhir fase grup A SCM Cup 2015 malam nanti. "Kami tidak ingin kalah, kami fokus ke laga sore nanti dulu," tandasnya.
"Pokoknya tim besok harus sudah pulang, karena akan melawan Gamba Osaka pada 24 Januari nanti, tapi bukan berarti kami ingin kalah di laga nanti, kami tetap ingin menang."
Tidak hanya gigi, mata kita pun dapat dijadikan penanda bagaimana kondisi tubuh kita yang sebenarnya.
Seperti dikutip Times of India, Rabu (21/1/2015), sejumlah fakta kondisi mata di bawah ini akan menunjukan bagaimana kondisi kesehatan kita yang sebenarnya;
1. Mata merah
Jika mata merah menandakan kita memiliki tekanan darah tinggi, karena pembuluh darah di retina menekuk yang membuat mereka menjadi pecah.
Kondisi semacam ini dapat menyebabkan stroke dan serangan jantung. Untuk menurunkan tekanan darah, hindari penggunaan sodium di dalam menu diet harian kita, dan konsumsilah makanan yang mengandung kalium.
2. Mata kering
Mata kering bisa menyebabkan penyakit autoimun seperti sindrom sjogren. Penyakit ini menyebabkan sel-sel darah putih menyerang kelenjar yang memproduksi kelembaban yang mengarah ke pengeringan mata
3. Mata gatal
Bisa jadi memiliki alergi. Tubuh Anda memproduksi histamines yang menyebabkan rasa gatal. Selain itu dapat memengaruhi hidung, tenggorokan, kulit, dan lai-lain.
4. Mata kuning
Penanda bahwa Anda menderita penyakit kuning. Warna kuning ini adalah hasil penumpukan bilirubin dalam darah. Kondisi ini dapat terjadi ketika hati salah dalam memproses sel darah merah.
Kecelakaan maut di jalan arteri Pondok Indah menggemparkan banyak orang. Sebab, tabrakan pada Selasa 20 Januari 2015 malam itu telah merenggut 4 nyawa.
Saksi mata, Faber Aries Setiawan (41), yang mengaku pertama kali melihat kejadian itu tidak menyangka sama sekali tengah terjadi tabrakan. "Saya kira ada syuting film. Soalnya, pas kejadian itu motor nyangkut di depan bemper mobil dan mobil terus jalan dengan kencang ke arah Pondok Indah," ujar Aries di depan kejadian perkara, Kebayoran Lama, Jakarta, Rabu (21/1/2015).
Aries menuturkan, ada 2 motor yang terjepit. Namun, satunya sudah terpental di dekat Holland Bakery, Kebayoran Lama. Kemudian satu orang dengan motornya masih terseret hingga 100 meter.
"Saya baru lihat ada orang di bawah mobil. Banyak warga akhirnya mengejar tapi si pengendara mobil tidak berhenti. Saya dengar suara 'krak' kayak abis ngelindas orang dan satu lagi masih nyangkut kemudian terpental juga," jelas dia.
Aries melanjutkan, sempat menolong korban dan langsung dilarikan menggunakan ambulance yang berada di RW 02 Kebayoran Lama Selatan. "Saya akhirnya nolong orang itu. Kaki saya bersimbah darah banyak banget. Terus akhirnya diangkut pakai ambulance punya RW 02," tutur dia.
Saksi lain, Udin (31), mengatakan sempat ikut mengejar pelaku penabrakan. Tapi mobil pelaku ngebut meskipun sudah menabrak orang.
"Saya ikut mengejar. Soalnya takut orangnya kabur. Ada motor satu juga ikut ngejar. Kasian, motor jalan pelan dia main sikat saja," tandas Udin.
Pelaku penabrakan diketahui bernama Christoper. Dia menabrak 9 kendaraan yakni 3 mobil dan 6 sepeda motor di Arteri Pondok Indah. Akibatnya 4 orang tewas dan 3 lainnya luka-luka dalam tabrakan maut itu.
Mobil bernomor polisi B 1658 PJE yang dikendarai pelaku ternyata milik Ali, teman pelaku. Ali bersama sopirnya, Sandi, dan Christoper sebelum kejadian keluar dari Pacific Place. Namun, di tengah jalan Ali turun dan menyuruh sopirnya, Sandi, mengantar Christoper.
Di tengah jalan, Sandi yang memegang setir mobil tiba-tiba direbut oleh Christoper. Tidak ingin ribut, Sandi pun menyerahkan kemudi kepada Christoper. Namun, tanpa diduga Christoper mengendarai mobil tersebut dengan kecepatan tinggi dan langsung menabrak pengendara lain.
Hingga kini polisi masih mendalami motif Christoper merebut mobil tersebut dan diduga Christoper mengemudi di bawah pengaruh minuman ataupun obat-obatan hingga terjadi kecelakaan maut arteri Pondok Indah. (Sun/Mut)
Jenderal Polisi Sutarman tak lagi menjabat sebagai kepala Polri. Meski tak lagi menjabat sebagai orang nomor satu di korps Bhayangkara, Sutarman tetap mengingatkan kepada seluruh jajarannya untuk tidak terlibat dalam urusan politik.
"Jangan sampai kesatuan Polri diombang-ambing karena kekuatan-kekuatan politik. Karena saya menjaga marwah kepolisian negara Republik Indonesia ini untuk tidak terjun ke kanan kiri untuk kepentingan-kepentingan politik, tapi hanya untuk kepentingan bangsa dan negara," tegas Sutarman usai pelepasan Kapolri di Ruang Utama dan Pertemuan Mabes Polri, Jakarta, Rabu (21/1/2015).
Sutarman juga berpesan kepada para pejabat teras Polri baik itu Perwira Tinggi (Pati) dan Perwira Menengah (Pamen) untuk tidak mengeluarkan pernyataan-pernyataan kontroversial. Sehingga tidak memancing timbulnya konflik di internal Polri di tengah-tengah polemik pergantian calon Kapolri.
"Saya pesan ke teman-teman di Mabes dan daerah yang tidak tahu masalah banyak, jangan komentar banyak karena akan timbulkan disintegrasi di internal kepolisian," kata Sutarman.
Presiden Jokowi mengeluarkan 2 keputusan presiden (keppres). Pertama, pemberhentian dengan hormat Jenderal Polisi Sutarman sebagai Kapolri. Keppres kedua tentang penugasan Wakapolri Komjen Pol Badrodin Haiti untuk melaksanakan tugas, wewenang, dan tanggung jawab sebagai kapolri. Hal ini menyikapi status hukum calon Kapolri Komjen Pol Budi Gunawan.
KPK sebelumnya menetapkan Budi Gunawan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi yakni penerimaan hadiah atau janji selama menjabat sebagai Kepala Biro Pembinaan Karier Deputi Sumber Daya Manusia Polri periode 2003-2006 dan jabatan lainnya di kepolisian. Statusnya dijatuhkan setelah dia diusulkan Presiden Jokowi menjadi calon Kapolri untuk menggantikan Kapolri Jenderal Polisi Sutarman.
Budi Gunawan dikenai Pasal 12 huruf a atau huruf b, Pasal 5 ayat 2, serta Pasal 11 atau Pasal 12 B Undang-Undang Tindak Pidana Korupsi juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP. (Mvi/Sss)
Perangkat smartphone bagi sebagian orang bukan sebuah barang mewah. Akan tetapi di antara pengendara ojek motor, smartphone terbilang masih menjadi barang yang jarang digunakan secara optimal.
Meski begitu, PT Go-Jek Indonesia tak kehilangan asa dalam menyediakan layanan penyediaan ojek berbentuk aplikasi mobile. Perusahaan rintisan yang dibangun pada tahun 2011 lalu itu mengaku menyediakan pelatihan khusus menggunakan smartphone dan aplikasi buatannya bagi pengendara ojek yang jadi mitranya.
"Kita ajari mereka untuk menggunakan smartphone dan aplikasi mobile Go-Jek biar mereka bisa lebih mudah dapat pelanggan. Kita ingin pengendara ojek mitra kita lebih gampang dapat penumpang yang tentu jadi penghasilan buat mereka dan keluarganya," ungka Nadiem Makarim, Chief Executive Ojek Go-Jek.
Ia menyebutkan waktu yang dibutuhkan untuk mitra pengendara ojek supaya cekatan memakai smartphone maupun aplikasi beragam dari sehari hingga berbulan-bulan.
Tak hanya pelatihan menggunakan smartphone, Go-Jek pun memberikan kemudahan bagi mitranya dalam memiliki smartphone. Perusahaan itu menyediakan kredit smartphone dengan harga terjangkau juga tambahan subsidi.
Penggunaan teknologi di Go-Jek tak hanya soal aplikasi dan smartphone. Perusahaan ini pun memanfaatkan layanan rekening memakai ponsel dari bank untuk proses pembayaran dan penyimpanan deposit yang dimiliki pengendara ojek.
"Setiap pengendara ojek kita langsung buatkan rekening berbasis ponsel dari bank untuk penyimpanan depositnya. Mereka bisa langsung mengambil uang dari mesin ATM kapan pun mereka perlukan, kita ajak mereka memanfaatkan layanan digital dengan lebih optimal," imbuh Nadiem.
Go-Jek berharap pada tahun ini jumlah mitra pengendara ojeknya bisa meningkat secara signifikan. Perusahaan ini mengklaim jumlah pengendara ojek yang banyak akan membantu masyarakat supaya terbiasa memakai kendaraan umum.
"Tujuan Go-Jek sendiri untuk membantu masyarakat dalam menggunakan transportasi umum. Kita akan berusaha menambah jumlah pengendara ojek Go-Jek jadi ribuan tahun ini, minimal akan ada 2.000 armada di akhir tahun 2015," tambah Nadiem bernada optimis.
Peristiwa horor terjadi di Brigham and Women's Hospital di Boston, Amerika Serikat. Suasana lokasi tersebut pun berubah menjadi seperti zona perang ketimbang ruang gawat darurat setelah ada penembakan.
"Polisi datang sambil membawa senjata lengkap, membuat semua orang di sana berteriak ketakutan," ucap seorang saksi, James Pittelli seperti dikutip Liputan6.com dari CNN, Rabu (21/1/2015).
"Orang-orang tiarap. Beberapa lainnya menangis. Ini adalah situasi yang sangat nyata dan mengerikan," tambah dia.
"Seorang dokter dalam kondisi kritis, setelah ditembak dua kali dengan pistolkaliber40di rumah sakit Boston pada Selasa 20 Januari waktu setempat," ungkap Komisaris Polisi William Evans.
Evans menuturkan, tersangka datang ke lantai dua rumah sakit di Boston itu, tempat unit kardiovaskular. Lalu meminta berbicara dengan Dr Michael J Davidson yang menjadi sasaran tembaknya.
"Seorang dokter menyambanginya yang berada antara ruang tunggu dan kamar pemeriksaan, ssebelum ia ditembak," beber Evans.
"Rekan-rekannya kemudia membawanya ke ruang gawat darurat. Lalu diumumkan melalui pengeras suara bahwa sedang terjadi keadaan darurat yang mengancam jiwa," demikian seperti diberitakan Boston Globe.
Polisi kemudian diidentifikasi sebagai tersangka Stephen Pasceri. Pria 55 tahun yang berasal dari Millbury, Massachusetts.
"Saya kaget, saya tidak percaya itu. Dia adalah seorang pria seperti baik dan memiliki keluarga yang baik. Ini tidak masuk akal," ucap Michelle Piselli, tetangga Pasceri.
Setelah dilakukan penyisiran rumah sakit, Pasceri ditemukan tewas di sebuah ruangan. Dengan kondisi luka tembak yang diduga akibat bunuh diri. (Tnt/Sss)
Dari beberapa harga bahan pokok di Sumatera Selatan (Sumsel), hanya harga telur ayam negeri yang terus mengalami kenaikan, kendati harga Bahan Bakar Minyak (BBM) sudah turun per 19 Januari 2015.
Di beberapa pasar tradisional Palembang, harga telur ayam negeri bahkan bisa mencapai Rp 22.000 per Kilogram (Kg). Padahal, sebelumnya harga telur ayam negeri bisa berada di harga terendah sebesar Rp 18.000 per Kg.
Ternyata, kenaikan harga telur ayam negeri di pasaran dipengaruhi minimnya stok telur yang dijual dari agen ke pedagang telur.
"Kita mendapatkan informasi bahwa kenaikan harga telur ayam negeri ini dikarenakan stoknya menipis. Karena sebagian besar stok telur ayam negeri disuplai keluar provinsi seperti Jakarta, untuk memenuhi kebutuhan stok telur nasional," kata Nazori, Kepala Bidang Perdagangan Dalam Negeri (PDN) Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Sumsel, kepada Liputan6.com di Palembang, Selasa (20/1/2015).
Kendati stok menipis, namun diperkirakan kondisi seperti ini tidak akan berlangsung lama. Sehingga harganya pun bisa kembali stabil seperti sebelumnya.
Namun, jika dalam beberapa minggu stok telur ayam negeri terus turun drastis, maka pihaknya akan mendapatkan pasokan dari provinsi lain, seperti Medan, Sumatera Utara (Sumut).
"Setiap hari kita mengirimkan laporan harga dan stok sembako ke Dirjen Kementrian Perindustrian dan Perdagangan (Kemenperindag) RI. Jadi kalau stok telur habis, secara langsung akan disuplay dari provinsi yang mempunyai stok berlebih dari laporan ke Dirjen Kemenperindag RI. Kita juga akan berkoordinasi dengan dinas terkait, seperti Dinas Peternakan, jika hal itu terjadi," ucapnya. (Ajeng/Nrm)
Suzy adalah personel girl band ternama Miss A yang kerap kali menghiasi drama Korea dengan aktingnya yang memukau. Drama yang diperankan Suzy yang terngiang di pikiran publik adalah Dream High dan Gu Family Book.
(Suzy saat berperan dalam drama Dream High yang membesarkan namanya di dunia akting, bersama lawan mainnya Taecyeon dan Kim Soo Hyun)
Sementara itu, Park Yoochun atau biasa dipanggil Yoochun memulai kariernya sebagai personel boy band TVXQ, kemudian memisahkan diri menjadi JYJ. Sebagai penyanyi, Yoochun juga memiliki bakat akting hingga beberapa kali bermain dalam drama hingga film ternama Korea, termasuk drama Rooftop Prince.
(Park Yoochun saat berakting dalam drama Rooftop Prince yang dianggap sebagai salah satu drama komedi terbaik)
Lalu, bagaimana jika Suzy dan Yoochun disatukan? Hasilnya, kemungkinan besar perpaduan antara Suzy dan Yoochun akan menjadi drama ternama. Keduanya memang dikabarkan tengah mempertimbangkan bermain dalam drama baru Girl Who Sees Scents.
Agensi yang mengasuh Yoochun--C-JeS Entertainment--mengabarkan, Yoochun tengah membaca naskah Girl who Sees Scents. Ia tengah mempertimbangkannya, dilansir dari KoreanHerald, Rabu (21/1/2015).
Drama tersebut dikabarkan akan mulai mengudara April mendatang. Ceritanya mengenai seorang pria yang terpukul karena saudara perepuannya menjadi korban pembunuhan yang kejam. Di saat yang sama, seorang wanita kehilangan ingatan akibat diserang beberapa penjahat.
Mantan Kapolri Jenderal Sutarman mengikuti acara pelepasan Kapolri kepada Pelaksana Tugas (Plt) Kapolri Komjen Pol Badrodin Haiti. Dalam acara itu, ia juga menyampaikan pesan kepada seluruh jajaran kepolisian.
Sutarman berpesan dan mengingatkan agar jajarannya tetap solid dan profesional dalam menjalankan tugas. Kendati saat ini tengah terjadi polemik pergantian Kapolri.
"Pergantian ini telah menimbulkan berbagai persoalan di masyarakat, saya harap di internal Polri tidak perlu terjadi karena sejak awal saya dengan tulus dan ikhlas," kata Sutarman di Ruang Rapat dan Pertemuan Mabes Polri, Jakarta, Rabu (21/1/2015).
Ia pun memberikan khusus kepada Komjen Pol Badrodin Haiti. Dia meminta agar Plt Kapolri ini untuk segera melakukan konsolidasi ke seluruh internal Polri guna menyelesaikan persoalan di internal.
"Pesan saya ke Pak Badrodin, untuk segera dilakukan konsolidasi ke dalam. Jaga integritas, soliditas kesatuan, dan jaga profesionalitas kesatuan karena tantangan dan tuntutan tugas kepolisian ke depan akan semakin berkembang," tambah Sutarman.
Presiden Joko Widodo sebelumnya membuat 2 keputusan presiden (Keppres). Yaitu pemberhentian Jenderal Polisi Sutarman sebagai Kapolri dan mengangkat Komjen Pol Badrodin Haiti sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kapolri. Hal ini menyikapi status hukum calon Kapolri Komjen Pol Budi Gunawan.
KPK menetapkan Budi Gunawan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi yakni penerimaan hadiah atau janji selama menjabat sebagai Kepala Biro Pembinaan Karier Deputi Sumber Daya Manusia Polri periode 2003-2006 dan jabatan lainnya di kepolisian. Statusnya dijatuhkan setelah dia diusulkan Presiden Jokowi menjadi calon Kapolri untuk menggantikan Kapolri Jenderal Polisi Sutarman.
Budi Gunawan dikenakan Pasal 12 huruf a atau huruf b, Pasal 5 ayat 2, serta Pasal 11 atau Pasal 12 B Undang-Undang Tindak Pidana Korupsi juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP. Budi terancam hukuman maksimal penjara seumur hidup jika terbukti melanggar pasal-pasal itu. (Ali/Mut)
Jafar menjelaskan, Direktorat Jenderal Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) yang masih di Kementerian Dalam negeri belum melakukan koordinasi dengan dirinya. Oleh sebab itu terjadi kesalahpahaman. Menurutnya, apa yang dilakukan bukan pemecatan melainkan kontrak yang sudah habis per 31 Desember 2014.
Dengan habisnya kontrak tersebut, PNPM tidak sepenuhnya akan dihentikan dan dipecat. Dirinya berencana akan memperpanjang hingga bulan April 2015 guna mendamping para aparatur desa sehingga program desa bisa bekerja dengan baik.
"Masalah PNPM, sebenarnya Dirjen PMD (Kemendagri) tak berkoordinasi. Tapi memang PNPM itu kontraknya sudah habis per 31 Desember 2014. Saya cari solusi dan sesuai dengan Undang-Undang Desa bawah implementasinya harus disertai pedamping, karena itu kita akan memperpanjang sampai April nanti," ujar Marwan seperti ditulis Rabu (21/1/2015).
Meski akan memperpanjang, dirinya menegaskan akan menyeleksi PNPM dalam pendamping aparatur desa. Menurutnya yang produktif akan digunakan sedangkan yang sulit berkembang tidak akan digunakan lagi.
"Kami sudah evaluasi, yang produktif kami pakai, yang tidak, mohon maaf nanti ada penempatan baru, intinya itu saja," jelasnya.
Menurut politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu, para eks PNMP itu sudah sangat siap mengawal aparatur desa. Bahkan, klaimnya ada yang ingin menjadi relawan.
"Saya sudah ngobrol, ada eks PNMP bilan jadi relawan saja mau. Maka itu kami akan evaluasi dulu yang mana produktif dan yang mana tidak, tapi kami nanti dulu, menunggu," tuturnya.
Meski nanti kemungkinan besar tidak akan menggunakan istilah PNMP lagi. Menurutnya, selain untuk mendamping aparatur desa dalam pembangunan desa, ini juga untuk mengawasi dana desa yang akan segera di distribusikan.
"Untuk menyelamatkan dana supaya itu tidak diselewengkan dan sesuai harapan masyarakat desa, disitu butuh pedamping, butuh fasilitator," tandasnya. (Putu Merta/Gdn)
Pelatih Persipura Jayapura Osvaldo Lessa punya cara tersendiri untuk memulihkan kondisi pasukannya yaitu Krioterapi. Menurut Osvaldo, terapi ini sangat bagus untuk Boaz Salossa dan kawan-kawan.
Persipura ikut serta dalam turnamen Surya Citra Media (SCM) Cup 2015. Karena waktu istirahat dari satu laga ke laga lainnya hanya satu hari, jadi Osvaldo menerapkan terapi ini kepada pemainnya.
Ia mengambil 3 buah ember besar. Kemudian ia memasukkan air dan batu es yang cukup banyak ke dalam ember. Setelah itu satu-persatu pasukan Mutiara Hitam berendam di dalamnya.
"Kami memakai terapi ini untuk menyembuhkan otot dengan cepat. Karena tidak ada waktu istirahat, tidak ada waktu latihan, jadi kami menggunakan terapi ini," kata Osvaldo.
Osvaldo menjelaskan, terapi ini hanya memakan waktu 6 menit. "Meski sebentar, tapi hasilnya efektif," tuntas dia.
Daun sirih telah terbukti memberikan banyak manfaat bagi kesehatan manusia. Dari mulai demam berdarah hingga penyakit luar seperti luka bakar dapat disembuhkan dengan daun sirih.
Dauh sirih sendiri memiliki sejarah yang cukup panjang, terutama di Asia. Pelacakan terjauh terhadap penggunaan daun sirih oleh manusia menunjukkan tanaman ini telah digunakan sejak 2000 tahun yang lalu di Sri Lanka.
Berikut adalah beberapa manfaat daun sirih untuk kesehatan yang perlu Anda ketahui seperti yang dilansir oleh Boldsky, Rabu 21/1/2015):
Antioksidan
Mengonsumsi daun sirih dapat menghilangkan radikal bebas dari tubuh.
Sembelit
Daun sirih adalah bahan diuretik, ia bisa mengobati sembelit karena dapat mempermudah feses keluar.
Pendarahan gusi
Dauh sirih yang direbus dapat menghentikan pendarahan pada gusi.
Peradangan
Daun sirih juga dapat mengobati peradangan.
Batuk
Air rebusan daun sirih dapat mengobati batuk. Air rebusan tersebut juga baik bagi mereka yang menderita masalah pernapasan.
Kencing manis
Dauh sirih memiliki sifat anti-diabetes. Anda yang memiliki penyakit kencing manis dapat mencoba obat ini.
Luka luar
Pasta daun sirih dapat menyembuhkan luka dalam waktu 3-4 hari. Hal ini juga mengurangi rasa sakit dan peradangan.
Nyeri pinggang
Memijat pinggang dengan daun sirih yang dicampur sedikit minyak dapat meredakan nyeri pinggang.
Berhenti merokok
Bagi banyak orang, mengunyah dauh sirih segar dapat membantu mengurangi ketergantungan terhadap rokok.
Jerawat
Pasta daun sirih juga dapat mengikis bekas luka dan jerawat.
Salah satu sarana untuk memperkenalkan sambil menarik keuntungan dari sebuah franchise film superhero adalah dengan menggunakan mainan. Lego pun tak luput menjadi salah satu jenis mainan yang mendukung film Avengers: Age of Ultron.
Dilansir dari Ace Showbiz, Selasa (20/1/2015), kehadiran mainan Lego yang menggunakan desain Avengers: Age of Ultron, justru malah dianggap membocorkan alur cerita film yang baru akan tayang pada pertengahan 2015 itu.
Dalam keterangan di setiap tipe Lego untuk film tersebut, terdapat penjelasan bervariasi yang mungkin saja memperlihatkan nasib para pahlawan super di film yang bertindak sebagai sekuel The Avengers itu.
Dari keterangan yang sudah ditampilkan, ada sebuah tema mainan yang seolah menggambarkan adegan serangan Ultron di Avengers Tower saat para superhero sedang berpesta. Ada juga tema kejar-kejaran antar The Avengers dengan Ultron sambil menggunakan Pesawat Quinjet dengan Black Widow sebagai pilotnya.
Selain itu, diperlihatkan juga mainan Lego bertema penyelamatan Hulk dari pengaruh sihir Scarlet Witch hingga melibatkan pertempuran antara sang raksasa hijau dengan Hulkbuster milik Iron Man. Tema lain yang diperlihatkan adalah duel antara Thor dan Hawkeye melawan Hydra serta Iron Man melawan Ultron.
Avengers: Age of Ultron, melanjutkan kembali aksi Iron Man, Captain America, Thor, The Incredible Hulk, Black Widow, dan Hawkeye. Kali ini mereka mencoba melindungi bumi dari serangan Ultron yang mengancam kehidupan manusia.
Tony Stark yang memulai program perdamaian, melakukan kesalahan hingga terciptalah sosok Ultron yang menyusun rencana mengerikan dan harus dihentikan. Di tengah cerita, mereka akan berhadapan dengan beberapa karakter baru, yaitu Scarlet Witch, Quicksilver, dan Vision.
Avengers: Age of Ultron bakal menjadi proyek Marvel Studios-Disney terdekat yang bakal dirilis 1 Mei 2015 mendatang. Ant-Man menutup tahap kedua franchise untuk tayang pada 17 Juli 2015. (Rul/Ade)
Penurunan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi, tidak berdampak kepada penyesuaian kembali tarif angkutan kota (angkot) di Kota Bogor, Jawa Barat.
Tarif angkot di Kota Bogor tetap Rp 3.000, sesuai dengan SK Wali Kota Bogor No 557.2.45.-42 Tahun 2015 mengenai penyesuaian tarif angkutan jenis pelayanan angkutan Kota. Terhitung Selasa 20 Januari 2015 kemarin sudah diberlakukan.
"Kemarin kami sudah memberlakukan penyesuaian tarif angkutan yang baru. Dan hari ini petugas juga menempel surat edaran di setiap angkot efek dari penurunan harga BBM ini," ungkap Kepala Dinas Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (DLLAJ) Kota Bogor Achsyin Prasetyo, kepada Liputan6.com, Rabu (21/1/2015).
Dia menambahkan, untuk tarif umum atau mahasiswa Rp 3.000 dan pelajar Rp 2.000. Pemberlakuan tersebut sesuai hasil rapat Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor bersama dinas dan pihak terkait pada Senin 19 Januari 2015.
Menurut Ketua Organda M Ischak AR, pemberlakuan tarif baru angkot Kota Bogor tidak berubah setelah kenaikan harga BBM beberapa waktu lalu. "Sudah disepakati antara pengusaha angkot dan pemerintah Kota Bogor," ungkap dia.
Ischak menuturkan, tarif baru untuk penumpang umum ditetapkan menjadi Rp 3.000 untuk jauh-dekat. Sedangkan untuk tarif pelajar mulai dari SD hingga SMA kini ditetapkan menjadi Rp 2.500.
"Sudah disepakati bersama antara Pemkot Bogor bersama pihak-pihak terkait bahwa tarif angkot tetap. Tarif untuk pelajar SMA yang tadinya Rp 2.500," pungkas Ischak. (Mvi/Mut)
Media sosial telah menjadi kebutuhan bagi kebanyakan orang. Entah bagaimana awalnya kegiatan saling berbagi informasi atau sekedar bergonta-ganti status di media sosial bisa menjadi begitu adiktif.
Apakah Anda termasuk orang yang kecanduan Facebook, Instagram, atau Twitter?
Empat orang wanita asal Australia mengikuti sebuah studi ketergantungan media sosial yang digelar oleh situs berita Herald Sun. Keempatnya mengaku sangat kecanduan media sosial dan mulai terasa memperngaruhi kehidupan mereka, termasuk karir dan kehidupan percintaan bersama pasangan.
Salah satu peserta bernama Natalie Trice berusia 40 tahun mengatakan, dalam sehari ia dapat menghabiskan waktu hingga lima jam untuk mengakses media sosial. Dan anehnya ia merasa tidak ada yang salah dengan hal itu, malahan ia terkadang merasa alokasi waktunya untuk bermedia sosial sangat terbatas.
"Ini hobi saya, ini merupakan sesuatu yang saya selalu lakukan di rumah," kata Trice.
Namun begitu, Trice tak menyangkal jika kegiatan bermedia sosialnya kerap memicu pertengkaran di dalam rumah tangga. Suaminya selalu protes karena Trice acuh tak acuh dengan kehidupan nyata. Terlebih jika Trice mengumbar berbagai masalah rumah tangga di media sosial, suaminya akan sangat marah.
"Saya punya 550 teman di Facebook. akan tetapi di dunia nyata saya hanya punya sekitar enam teman baik," ungkap Trice.
Berbeda dengan Trice, Emily Bryce-Perkins, seorang wanita karir berusia 29 tahun ini justru mampu medapatkan efek positif dari kecanduannya terhadap media sosial. Emily yang bekerja sebagai humas (hubungan masyarakat) mengklaim bahwa Twitter dan Facebook memudahkannya untuk terus berhubungan dengan para klien dan memantau informasi terkini.
"Setiap ada berita baru yang menarik, dengan media sosial saya bisa mengaksesnya secara real time. Selain itu, jika Anda bisa menggunakan, Twitter misalnya, dengan benar, Anda dapat benar-benar berguna baik secara sosial maupun profesional," ujar Emily.
Kasus kecanduan media sosial yang dialami Trice dan Emily jelas seperti dua sisi mata uang yang sangat berbeda. Di satu sisi Trice merasakan dampak negatif, sementara Emily mampu memanfaatkan media sosial dengan baik dan mendapatkan dampak positif.
Ini artinya, media sosial tidak sepenuhnya berdampak negatif, dan juga tidak sepenuhnya mampu memunculkan efek positif. Semuanya bergantung pada sang pengguna yang menggunakannya. (dhi/dew)
Menghadapi penurunan harga minyak dunia, PT Pertamina (Persero) akan mengenjot kegiatan eksplorasi, untuk meningkatkan cadangan minyak dan gas.
Vice Presiden Corporate Communication Pertamina, Ali Mundakir mengatakan, saat harga minyak dunia mengalami penurunan, maka biaya eksplorasi merefleksi hal tersebut. Karena itu, penurunan harga minyak dunia dimanfaatkan oleh Pertamina dengan menggenjot eksplorasi.
"Strategi Pertamina dalam masa seperti ini mengintensifkan eksplorasi karena biaya service turun," kata Ali, Rabu (21/1/2015).
Menurut Ali, hasil kegiatan eksplorasi tidak bisa langsung dinikmati karena merupakan kegiatan jangka panjang. Sehingga apa yang dilakukan saat ini baru bisa dinikmati paling cepat 5 tahun mendatang.
"Eksplorasi kami genjot, karena eksplorasi sekarang akan diproduksi 5 tahun ke depan," ungkapnya.
Hal senada diungkapkan oleh Anggota Dewan Energi Nasional (DEN) Andang Banchtiar, menurutnya saat kondisi harga minyak dunia turun, kegiatan eksplorasi perlu digalakkan.
Secara teori, eksplorasi saat harga minyak dunia turun, minyaknya bisa diproduksi saat harga naik, hal tersebut tentunya akan menimbulkan keuntungan.
"Eksplorasi digalakkan, insentif dinaikan karena yang melakukan eksplorasi ketika harga minyak turun maka akan menikmati harga minyak naik. Butuh keberanian, hal seperti itu biasanya dilakukan oleh independent di Amerika Serikat," pungkasnya. (Pew/Gdn)
Sejak tertangkap narkoba pada 6 Januari 2015, Faris RM pun dipindahkan ke panti rehabilitasi Natura di Lebak Bulus. Sejak saat itu sang istri Oneng Diana Riyadini merasakan kesepian.
"Iya sih memang (kesepian). Tapi saya kan punya anak. Saya punya banyak kesenangan, hiburan. Saya paling nggak suka berhenti di satu kondisi. Saya harus bangkit," kata Oneng di kawasan Setiabudi, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (20/1/2015).
Meski merasakan kesepian, Oneng tak mempermasalahkan jika memang sang suami harus berada lama di panti rehabilitasi.
"Saya pasrah saja, mengikuti pihak yang memproses Mas Fariz. Saya hanya mau dia kembali sehat saja," sambung Oneng.
Pihak keluarga tetap menginginkan Fariz RM tetap direhabilitasi. Sebisa mungkin Fariz RM tidak dimasukan ke dalam penjara.
"Direhabilitasi kegiatan Mas Fariz lebih ke keluargaan, bangun tidur sama yang lain kumpul. Meeting pagi dan malam sebelum tidur," ungkap Oneng. (fei)
Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat menggelar sidang perdana kasus demo rusuh di depan Balaikota dan Gedung DPRD DKI Jakarta pada Jumat 3 Oktober 2014 lalu, dengan terdakwa anggota FPI. Untuk menghindari kericuhan, Polda Metro Jaya menyiagakan sekitar 300 personel atau tiga Satuan Setingkat Kompi anggota kepolisian.
"Terdiri dari Brimob dan 2 SSK Shabara. Selain dari polda, ada personel dari Polres Jakarta Pusat sebanyak 70 personel dan Polsek Gambir 30 personel," kata Kabid Humas Polda Metro Kombes Pol Martinus Sitompul di Jakarta, Rabu (21/1/2015).
Meski begitu, tidak ada penutupan atau pengalihan arus di depan pengadilan negeri Jakarta Pusat. Sidang rencananya akan digelar pukul 10.00 WIB dengan agenda pembacaan dakwaan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU).
Meski begitu, petugas keamanan akan menjaga secara ketat ruang sidang. Para pengunjung akan diperiksa saat memasuki pintu Pengadilan Negeri Jakarta Pusat.
"Akan ada pemeriksaan pengunjung yang akan masuk, tanpa terkecuali semuanya akan diperiksa," tegas Martinus.
Selain pemeriksaan di depan dan di luar ruang sidang, polisi juga akan menjaga keamanan di dalam ruang sidang. "Kami koordinasikan dengan pihak Pengadilan Negeri Jakarta Pusat yang juga meminta penambahan pengamanan di dalam PN," tutup Martinus.
Para tersangka dijerat dengan Pasal 170 KUHP tentang pengeroyokan secara bersama-sama terhadap orang atau barang, dan atau Pasal 160 KUHP tentang penghasutan dan atau Pasal 214 KUHP tentang melawan petugas. Dengan ancaman hukuman penjara di atas 5 tahun.
FPI sebelumnya terlibat dalam kericuhan yang terjadi di depan Gedung DPRD DKI Jakarta dan Balaikota pada Jumat 3 Oktober 2014 lalu. Dalam insiden tersebut, 16 polisi terluka akibat lemparan batu, kayu, dan sabetan senjata tajam. (Ali/Mut)
Pelatih Persija Jakarta, Rahmad Darmawan, mengaku akan merotasi timnya saat Persija jumpa tuan rumah Semen Padang pada laga terakhir fase grup A SCM Cup 2015 di Stadion H Agus Salim Padang Sumatra Barat malam nanti. Di ajang ini, RD memang sedang mencari rancangan skuat yang pas untuk Indonesia Super League (ISL) 2015.
Di beberapa kesempatan dijelaskannya jika Persija memang tidak mengincar gelar juara SCM Cup 2015."Di ajang ini, kami coba mencari pemain-pemain kunci untuk ajang sesungguhnya nanti," tandasnya.
Pada dua laga fase grup sebelumnya, coach RD memasang penjaga gawang Andritany. Kini rotasi akan dilakukan di gawang Persija."Pada laga ketiga ini, kami akan memasang kombinasi pemain dari laga pertama dan kedua."
"Untuk penjaga gawang, kemungkinan Adixi jadi starter menggantikan Andritany."
Persija kini terancam tidak lolos dari fase grup SCM Cup 2015 jika mereka hanya bermain imbang lawan Semen Padang. Mereka baru mengemas satu poin dari dua laga.
Tentu jumlah tersebut masih kalah dari Persebaya yang sudah meraih empat poin dan Sriwijaya yang meraih enam poin. Persija bisa lolos jika mampu menang dengan skor lebih dari 2-0 asalkan Persebaya kalah dari Sriwijaya FC.
Meski bertajuk turnamen pra musim, SCM Cup ternyata tidak membuat 8 peserta tampil setengah-setengah. Pertarungan sengit tetap ditunjukkan semua kontestan di grup A dan B. Demi gengsi dan harga diri, mereka berjuang keras untuk merebut trofi pra musim ini. Pemenangnya tentu memiliki motivasi ekstra menatap ISL bulan depan.
Hingga pertandingan kedua babak penyisihan grup, baru dua tim yang telah memastikan diri melaju ke fase semifinal. Mereka adalah Arema Cronus dan Sriwijaya FC. Arema menjadi tim kedua yang melangkah ke babak selanjutnya setelah Selasa malam (20/1/2015) kemarin memetik kemenangan tipis 2-1 atas Persela Lamongan.
Singo Edan menyusul Sriwijaya yang telah lebih dulu memasan satu tempat di babak gugur. Itu setelah tim besutan Benny Dollo itu meraih kemenangan atas tuan rumah Semen Padang di partai kedua. Laskar Wong Kito menyambar dua kemenangan usai mengalahkan Persija di laga pertama.
Sedangkan, empat tim Persebaya Surabaya, Persija Jakarta, Persipura Jayapura, dan Persela Lamongan masih memiliki peluang untuk bertahan di turnamen. Kepastian mereka masih tetap berkiprah atau terlempar dari SCM Cup 2015 ditentukan dari pertandingan terakhir babak penyisihan grup.
Persaingan kompleks terjadi grup B, terdapat 2 tim yang memiliki poin sama, yaitu Persela Lamongan dan Persipura Jayapura. Di laga kedua sore hari kemarin, Persipura ternyata sanggup memetik poin penuh atas Mitra Kukar. Mutiara Hitam menang dengan skor telak 4-1.
Sial buat Persela, Laskar Joko Tingkir ternyata harus menuai kekalahan dari tangan Arema. Praktis, Persipura menggeser posisi Persela di tempat kedua grup B karena unggul produktivitas gol.
Tidak jauh berbeda dari grup A, Persebaya dan Persija harus bermain all-out di pertandingan terakhir untuk mengamankan tiga poin sisa. Persebaya harus bermain kontra Sriwijaya FC. Dan Persija menghadapi Semen Padang.
Sengitnya persaingan SCM Cup 2015 dari awal memang telah diprediksi oleh pelatih Persebaya Surabaya, Ibnu Grahan. Dalam permainan apapun setiap tim mengincar kemenangan, kami wajib menang agar dapat membuka peluang lolos ke semifinal," jelas Ibnu.
Pelatih Persija, Rahmad Darmawan pun memanfaatkam , SCM Cup menjadi ajang simulasi menghadapi kompetisi sesungguhnya. Maka tidak heran, bila setiap peserta mulai menebar ancaman.
"Saya menjadikan kompetisi di Padang untuk mencari sekaligus memantapkan pola permainan. Dari laga Trofeo Persija, saya sudah mendapatkan gambarannya," kata pelatih yang akrab disapa RD itu.
Selanjutnya, Panas di grup B>>>
Rivalitas di grup B memang memanas memasuki pertandingan hari kedua, di grup ini telah tercipta 16 gol dari 4 kontestan, sedangkan di grup A baru tercipta 7 gol dari seluruh kontestan yang tergabung di grup tersebut.
Wajar bila pertarungan menarik terjadi di grup B yang mengambil venue di Malang Jawa Timur. Empat tim besar saling unjuk taring jelang ISL yang rencananya bergulir Februari mendatang. Terlebih pemain bintang Indonesia dari dua klub besar berkumpul di Arema dan Persipura. Dan jika menarik cerita ke belakang, dua tim tersebut berstatus finalis dan semifinalis ISL 2014.
Pelatih Arema Cronus, Suharno tampaknya ingin menghapus stigma negatif, tim kecil seperti Persela Lamongan tidak bisa berbuat banyak di event ini, meski hanya berstatus turnamen pemanasan. Dia merasakan hal itu ketika timnya harus bersusah payah meraih kemenangan atas Persela Lamongan.
"Melawan tim papan bawah selalu menyulitkan. Musim lalu contohnya saat melawan Persita Tangerang dan Persik Kediri. Apalagi kali ini Persela tampil tanpa beban. Tapi saya yakin Persela lambat laun akan semakin bagus," kata Suharno.
Sementara itu, tersingkirnya Mitra Kukar dari grup B jelas membuat sang pelatih, Scoot Cooper semakin tertekan. Sejak kekalahan 2-5 dari tangan Arema di pertandingan pertama membuat pelatih asal Inggris itu tidak bisa tidur. Wajar, karena hasil itu telah mencoreng wajahnya.
"Ini pertama kalinya dalam 6 tahun, tim saya kebobolan 5 gol. Saya sampai susah tidur. Sisi positifnya adalah kami melawan 2 tim kuat di SCM Cup. Jadi, saya bisa melihat level tertinggi di sepak bola Indonesia dan saya tahu apa yang harus dilakukan," kata Cooper.
Sebelum gabung Mitra, Cooper melatih dua klub Thailand Buriram United dan Muangthong United. Dia pun membuat pembelaan atas kegagalan Naga Mekes di turnamen ini.
"Rekor saya bagus di liga dalam 3 tahun terakhir, tapi selalu jelek saat pramusim. Ini karena saya suka melakukan eksperimen saat pramusim. Saya harap fans Mitra Kukar mengerti," ucap pria asal Inggris itu.
Arsenal kembali mendekatkan diri dengan para penggemarnya di Indonesia. Setelah belajar bahasa, para pemain Arsenal kini unjuk kemampuan dalam lomba balap kelereng yang jadi tradisi tiap merayakan hari kemerdekaan Republik Indonesia.
Ada enam pemain yang terpilih mengikuti lomba tersebut. Mereka adalah Danny Welbeck, Abou Diaby, Calum Chambers, Emiliano Martinez, Keiran Gibbs dan Per Mertesacker. Mereka ditantang untuk ada balap kelereng dalam dua ronde.
Kesempatan pertama diberikan pada Welbeck dan Diaby. Dalam dua ronde, Welbeck lebih jago dari rekannya. Mantan pemain Manchester United itu lancar dalam menjalani tantangan. Sedangkan Diaby, kelereng pada sendok yang digigitnya sempat terjatuh beberapa kali.
Di kesempatan kedua, giliran Chambers yang berhasil. Kelereng yang ia bawa tak pernah jatuh dari sendok. Bek Arsenal itu mengalahkan Martinez yang gagal dalam tantangan ini.
Pertandingan terakhir mempertemukan Gibbs dan Mertesacker. Persaingan keduanya berjalan sengit dan menegangkan. Pada ronde pertama, Gibbs keluar sebagai pemenang. Namun Mertesacker berhasil membalasnya di ronde kedua.
Karena imbang, terpaksa diadakan babak tembahan. Gibbs sempat memimpin, namun Mertesacker berhasil menyusulnya. Bek kebangsaan Jerman itu akhirnya keluar sebagai pemenang di kesempatan ketiga
Manufaktur kendaraan berperforma tinggi asal AS, Shelby American, tahun ini resmi menginjak usia ke-50. Untuk merayakan hari jadinya tersebut, Shelby American merilis edisi terbatas dari 427 Cobra.
Sebagai sebuah edisi terbatas, 427 Cobra dibangun dengan desain retro era 1960-an seperti ketika pertama kali dibangun. Melansir laman Leftlanenews, Senin (5/1/2015), Shelby American kabarnya memproduksi muscle car ini hanya sejumlah 50 unit saja.
Meskipun mengusung desain klasik, material yang digunakan pada 427 Cobra ini seluruhnya menggunakan bahan modern yang meliputi serat karbon untuk bahan bodi. Pada edisi terbatasnya, Shelby American menyediakan pilihan warna Guardsman Blue yang dikombinasikan dengan garis berwarna Wimbledon white serta warna silver krom.
"Saat Carroll Shelby memperkenalkan Shelby Cobra pada bulan Januari 1965 silam turut merubah cara dunia melihat produsen kendaraan Amerika," ujar Jon Conway, wakil CEO Shelby.
Dikatakan, melalui edisi terbatas 427 Cobra ini merupakan penghormatan bagi salah satu mobil sport terbaik Amerika yang pernah dibangun.
Pada interior, 427 Cobra hadir dengan roda kemudi klasik berbentuk palang tiga serta karpet berdesain khas ulang tahun ke-50. Shelby pun memberikan beberapa opsi interior yang meliputi jok yang dibungkus kulit bagi para pemesan, yang tentunya akan dikenai biaya tambahan.
Sebagai edisi terbatas, Shelby American pun menjual 427 Cobra dengan cara lelang yang akan dilangsungkan di Arizona oleh rumah lelang Barret-Jackson pada bulan depan. Untuk 427 Cobra dengan bodi yang menggunakan bahan campuran fiberglass akan dibanderol US$ 179.995, sedangkan 427 Cobra dengan bodi campuran alumunium dibanderol US$ 119.995.
Sayangnya, kedua varian bodi yang dijual tersebut tidak termasuk dengan mesin serta transmisi. Shelby American akan mematok biaya tambahan bagi konsumen yang ingin menggunakan mesin dan transmisi racikannya.
Pemberontak Houthi Syiah di ibukota Yaman, Sanaa, menembaki rumah presiden. Hal itu menggoyahkan kesepakatan gencatan senjata yang telah dijalani.
"Rumah presiden ditembaki," tulis Menteri Penerangan Yaman Nadia al-Sakkaf melalui akun Twitter miliknya seperti dikutip dari BBC, Rabu (21/1/2015).
Saat penembakan terjadi, Presiden Abdrabbuh Mansour Hadi dilaporkan berada di dalam rumah. Ia selamat dari maut. Namun tak disebutkan ketika insiden itu ia berada di ruangan mana.
"Presiden berada di dalamnya dan dia dalam keadaan aman," ucap seorang pejabat pemerintah Yaman kepada kantor berita Reuters.
Serangan terhadap kediaman Hadi ini terjadi setelah pemberontak memasuki istana presiden di bagian lain kota itu, sesudah terjadinya konflik dengan pengawal.
Yaman -- yang merupakan sekutu penting Amerika Serikat dalam perang melawan Al-Qaeda di kawasan itu -- mengalami kerusuhan berdarah selama berbulan-bulan. Milisi Houthi yang merupakan umat Syiah berjuang untuk mendapatkan peningkatan otonomi bagi daerah mereka, menyerang Sanaa pada bulan September lalu. Meski demikian, gedung kepresidenan di ibukota sampai sejauh ini tidak mereka kuasai.
Gencatan senjata -- yang dilanggar sejak ditetapkan pada Selasa 20 Januari -- disepakati hanya sehari setelah bentrokan sengit berjam-jam antara pasukan Pengawal Presiden dengan kelompok Houthi.
Indonesia Keluarkan Travel Advice
Memanasnya kondisi di Ibukota Yaman Sanaa membuat Menteri Luar Negeri RI Retno LP Marsudi angkat bicara. Dia menyatakan bahwa KBRI setempat telah mengeluarkan travel advice atau imbauan perjalanan.
"Kita sudah (keluarkan travel advice)," sebut Menlu Retno di Jakarta, Kamis 9 Januari 2015.
"Biasanya begitu ada kejadian yang dilacak adalah apakah ada WNI, baru di situ (di [Yaman]( 2158506 "")) KBRI mengeluarkan alert atau warning advice untuk segera berhati-hati," sambung Menlu Retno. (Tnt/Mut)
Pengusaha Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang tergabung Himpunan Wiraswasta Minyak dan Gas (Hiswana Migas) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mengaku rugi puluhan juta rupiah dengan turunnya harga Bahan Bakar Minyak (BBM).
Ketua BPC Hiswana Migas DIY, Siswanto mengatakan, turunnya harga BBM yang diterapkan pemerintah mulai Senin (19/1) kemarin memang membuat beberapa SPBU mengalami kerugian hingga puluhan juta rupiah.
Jumlah tersebut dinilai cukup besar bagi pengusaha SPBU. Pasalnya pemerintah telah dua kali menurunkan harga BBM dua kali dalam bulan ini.
"Ya rugi biasa lah ada yang Rp 10 juta ada yang Rp 20 juta. Tapi tidak semuanya rugi ya, ada yang tidak rugi juga, yang bilang rugi ya itu jumlahnya," ujar Siswanto seperti ditulis Rabu (21/1/2015).
Siswanto mengaku, sebenarnya, waktu yang diberikan oleh pemerintah cukup lama yaitu selama dua hari. Pengumuman turunnya BBM yang dilakukan pemerintah pada Jumat (16/1) sedangkan pelaksanaannya dilakukan pada Senin (19/1/2015).
Dalam kalkukasi yang dibuat oleh para pengusaha SPBU, kerugian yang bisa dialami cukup kecil. Tetapi karena ternyata warga banyak yang memilih membeli BBM pada hari Senin atau setelah diterapkan maka kerugian membengkak. Padahal jika stoknya habis di hari Minggu (18/1) maka dirinya tidak akan alami kerugian.
"Ya memang meminimalisir kerugian dari pihak pengusaha. Tapi selama dua hari itu warga banyak belinya pas hari senin pagi. Tidak ada yang beli hari minggu jadi ya mungkin warga menahan beli BBM pas minggu itu," ujwrnya.
Siswanto menyebut warga yang memilih membeli pada hari Senin membuat jumlah stok yang seharusnya habis di hari Minggu baru habis di hari Senin. Kondisi ini membuat beberapa spbu kehabisan stok BBM. Namun Ia memprediksi jika hari selanjutnya kemungkinan telah kembali normal.
"Ya memang sempat kosong kemarin. Tapi saya yakin besok sudah normal lagi. Hari ini memang masih ada yang kosong tapi liat besok sudah normal kok," ujarnya. (Fathi mahmud/Gdn)
Bekerja terlalu lama membahayakan bagi kesehatan, demikian banyak penelitian berkesimpulan. Sebabnya banyak, dari mulai duduk terlalu lama hingga jarang minum air putih.
Penelitian-penelitian tersebut mungkin tidak membuat terkejut. Pasalnya, penelitian tersebut cukup umum dan biasa. Tetapi, sebuah penelitian yang dipublikasikan di British Medical Journal menunjukkan fakta lain yang cukup menarik.
Dalam penelitian tersebut seperti yang dikutip dari The Washington Post pada Selasa (20/1/2015), disebutkan bahwa jam kerja yang panjang bisa mendorong seseorang untuk minum alkohol lebih banyak.
Penelitian ini dilakukan dengan 400 ribu responden yang bekerja di bawah 40 jam per minggu, 40 jam per minggu hingga di atas 40 jam per minggu.
Hasilnya, orang yang bekerja lebih dari 40 jam per minggu minum alkohol lebih banyak dibanding mereka yang bekerja di bawah 40 jam per minggu.
Tim peneliti tidak secara eksplisit menjelaskan apa hubungan antara jam kerja yang lebih panjang dengan perilaku meminum alkohol. Sebaliknya, mereka menyatakan bahwa alkohol dapat meredakan stres.
Tentu hasil penelitian ini cukup mengejutkan. Sebab, sebagaimana diketahui bersama, konsumsi alkohol tidaklah baik untuk kesehatan.
Bagi Anda yang sedang ingin mendekorasi rumah, coba dapatkan produk hemat di Matahari Department Store. Sepanjang bulan Januari ini, Matahari menggelar promo Home Fair yang memberikan diskon hingga 70 persen untuk produk perlengkapan rumah.
Satu set seprai beserta bed cover yang semula berharga hampir Rp 1 juta rupiah, didiskon hingga menjadi Rp 300 ribuan saja. Sementara handuk lembut didiskon menjadi hanya Rp 70 ribuan.
Promo ini berlaku hingga 31 Januari 2015, dan berlaku di seluruh Matahari wilayah Jabodetabek saja. Jangan sampai terlewatkan produk perlengkapan rumah dengan harga hemat di kantong ini. (Liz)
- Jika biasanya kita menyanyikan lagu dengan bahasa Inggris, maka sekarang giliran pria asal Texas, Gabriel Bierwirth yang melantunkan lagu dalam bahasa Indonesia.
Yang menarik, lagu yang dinyanyikan Gabriel juga bukanlah lagu milik musisi Tanah Air, melainkan sebuah lagu milik John Legend bertajuk All of Me.
Bersama temannya, Yudha, Gabriel mencoba menerjemahkan single tersebut ke dalam bahasa Indonesia. Begitu rampung, dirinya pun langsung mengunggahnya ke YouTube.
"Aku berikan kau semua, Kau berikan aku semua juga," lantun Gabriel.
Sebelumnya, Gabriel juga pernah menjadi sorotan saat menyanyikan lagu milik Geisha dan NOAH dengan menggunakan bahasa Jawa. Saking mahirnya, ia pun sampai dipuji oleh sang pemilik lagu.
"Terimakasih banyak untuk Gabe yang menjadikan single Jika Cinta Dia sebagai media untuk belajar bahasa Indonesia," tutur Geisha.
Uji coba produk yang tidak biasa dilakukan dengan cara menjatuhkan iPhone 6 dari lapisan stratosfer. Berita ini terpopuler dibaca kemarin karena membuat penasaran. Kabar lainnya datang dari seorang gamer yang tewas di depan PC setelah bermain game online tiga hari non-stop. Simak selengkapnya Top 5 Berita Tekno kemarin, Selasa (20/1/2015) di bawah ini.
Sebuah pengujian tak lazim dilakukan untuk mengukur kekuatan iPhone 6. Uji coba ini memanfaatkan gravitasi yang menarik iPhone 6 ke permukaan bumi dan memberikan efek hempasan yang sangat keras. Suhu ekstrem yang ada di ketinggian hampir menembus luar angkasa tersebut juga diharapkan mempu memberi dampak pada baterai dan komponen piranti keras iPhone. Urban Armor Gear melakukan pengujian dengan cara melayangkan balon udara ke ketinggian 101 ribu kaki sebelum akhirnya meledak dan menjatuhkan iPhone 6. Saat mendarat ponsel memang sudah dalam kondisi mati. Namun menariknya, setelah diisi ulang iPhone 6 yang diujicoba tersebut bisa kembali berfungsi dengan baik tanpa kerusakan.
Seorang pria belum lama ini ditemukan tewas di sebuah warung internet (warnet) setelah tiga hari beruturut-turut tanpa jeda bermain game online. Pria berusia 32 tahun asal Taiwan itu memiliki nama panggilan 'Hsieh', ditemukan tak bergerak di depan komputernya. Staf warnet dan para pengunjung lain mengira ia sedang tertidur. Namun nahas, ketika diperiksa ternyata Hsieh sudah tak bernyawa. Hsieh meregang nyawa karena mengalami gagal jantung dan mengalami kematian mendadak. Suhu dingin ruangan warnet serta kelelahan yang tidak disadari akibat akitivitas otak dalam waktu panjang dinilai sebagai penyebab utama kematiannya.
Liputan6.com merangkum tiga game Android terbaik yang patut dicoba oleh para gamer. Game ini tersedia di Google Play Store dan dibanderol dengan harga terjangkau. Bahkan satu di antaranya bisa di-download secara gratis. Game-game ini mempunyai gameplay yang menarik dan dapat membuatmu ketagihan. Misalnya Gunslugs 2, pemain hanya perlu menggerakkan karakternya melawan musuh dengan menembakkan senjatanya ke kanan dan ke kiri. WWE Immortals, pemain hanya menggunakan fitur tapand swipe untuk bertarung dan melancarkan serangan. Sky Gamblers: Storm Raiders, game ini menyajikan gameplay true simulator-style yang bisa dikontrol dengan mudah dan juga tentunya akan ada banyak pilihan pesawat siap tempur.
Sebagai salah satu pelopor game survival horror, kesuksesan game Resident Evil mampu meraup 61 juta kopi dari rilis di tahun pertama pada tahun 1996. Resident Evil telah menunjukkan bahwa game ini bisa menjadi franchise yang mampu membuat film, novel, komik dan banyak bentuk produk lainnya. Adapun 5 game RE (Resident Evil) terbaik sepanjang masa adalah Resident Evil: Code Veronica, Resident Evil 3: Nemesis, Resident Evil, Resident Evil 2, Resident Evil 4.
Peredaran video penembakan seorang wanita berjilbab ternyata masih menarik perhatian hingga kemarin. Video eksekusi seorang wanita berjilbab itu menyebar luas di internet. Video yang juga berisi penembakan itu dianggap keji dan kejam, bahkan oleh simpatisan ISIS sekalipun. Dalam video terlihat seorang wanita mengenakan gamis dan hijab berwarna hitam dengan tangan terikat ke belakang, sedang berada di antara beberapa pria yang memegang senjata laras panjang. Salah seorang algojo menjelaskan alasan mengapa wanita itu diperlakukan demikian. Setelah itu ia mengangkat senjata yang ada di tangannya dan dengan cepat menembak wanita bergamis hitam itu tepat di kepalanya dari jarak dekat.
Dengan adanya penataan perizinan dan penanggulangan IUU Fishing, pemerintah melalui Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) bermaksud menurunkan harga ikan di pasar domestik pada 2015. Namun para nelayan meminta agar langkah tersebut dilakukan dengan hati-hati agar tidak merugikan.
Ketua Dewan Pembina Kesatuan Nelayan Tradisonal Indonesia (KNTI), Riza Damanik mengatakan, jika tidak hati-hati, strategi ini dapat menghambat kesejahteraan masyarakat nelayan kecil.
"Di tengah naik-turun harga BBM dalam sebulan terakhir, ongkos melaut dan biaya hidup nelayan terus melambung. Perlu diketahui, proses penertiban perijinan dan IUU Fishing umumnya dilakukan oleh kapal-kapal berukuran besar. Sementara sekitar 60 persen hingga 70 persen dari kebutuhan konsumsi ikan domestik rakyat Indonesia merupakan hasil tangkapan nelayan kecil", ujarnya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Rabu (21/1/2015).
Riza menjelaskan, berdasarkan Laporan Hasil Kerja Tim Penataan Perijinan, Pendapatan Negara Bukan Pajak, dan Penanggulangan IUU Fishing, diketahui bahwa salah satu dampak diterbitkannya PermenKP RI Nomor 57/PermenKP/2014 tentang Perubahan Kedua atas PermenKP RI Nomor 30/Permen/2012 tentang Usaha Perikanan Tangkap di WPP RI adalah harga ikan yang terjangkau. Di Indonesia terdapat sekitar 18 jenis ikan konsumsi.
"Harga jual ikan adalah bagian hilir, sedang hulunya adalah ongkos produksi. Maka, tidaklah elok mendesak harga jual ikan menjadi lebih rendah lagi, sedang pemerintah belum menggunakan sumberdayanya untuk membantu nelayan dan pembudidaya ikan skala kecil menurunkan biaya produksi," katanya.
Untuk menekan biaya produksi, KNTI meminta pemerintah untuk mengambil langkah strategis guna menjaga harga pakan, harga jaring ikan, dan harga BBM agar tidak merugikan nelayan maupun pembudidaya ikan skala kecil.
"Kami juga mendesak pemerintah segera menyediakan fasilitas informasi harga ikan dan lokasi-lokasi penangkapan ikan potensial secara rutin ke kampung-kampung nelayan," tandasnya. (Dny/Gdn)
Memperingati Hari Gizi dan Makanan 2015, Cita Sehat Foundation (CSF) melakukan aksi 1.000 orang makan sayur. Bertema “Ayo Makan Sayur”, kegiatan ini diadakan sebagai bentuk kepedulian CSF akan kondisi gizi masyarakat. Dengan adanya edukasi dalam kegiatan ini, diharapkan kesadaran masyarakat untuk mengonsumsi sayur meningkat.
Kegiatan diadakan selama empat hari di bulan Januari. Lokasi kegiatan tersebar di empat titik yakni di Dusun Jambidan, Dusun Karet, Dusun Glugo, dan Sorowajan. Lokasi tersebut dipilih sebab pada keempat lokasi tersebut terdapat Kebun Gizi Mandiri yang berhasil meraih penghargaan MDG’s Awards 2013, kategori nutrisi.
“Kami berupaya agar kesadaran masyarakat tidak hanya sampai pada kesadaran mengonsumsi sayur, tapi juga agar masyarakat mau menanam sayuran. Tak sekedar untuk mengisi waktu dengan kegiatan positif, menanam sayur di kebun gizi atau pekarangan rumah pun dapat menjadi kegiatan produktif. Warga bisa dengan mudah memenuhi kebutuhan akan sayuran dari lahan-lahan milik mereka sendiri,” terang Ratna Kusuma, Branch Head CSF Jogja, Selasa (20/01).
Saat ini, sehat cenderung identik dengan barang mewah. Tanaman organik, bebas pestisida, dibanderol di pasar-pasar swalayan dengan harga yang cukup menguras kantong. “Padahal jika kita mau berusaha sedikit lebih tekun saja, kita bisa mengonsumsi makanan sehat hanya dengan memetik di kebun gizi atau halaman rumah sendiri. Ayo makan sayur!” ajak Widya, Ketua PKK Desa Jambidan, Banguntapan, Bantul.
CSF adalah salah satu member of RZ (Rumah Zakat) yang bergerak di bidang pemberdayaan kesehatan. CSF menginisiasi beberapa program bersama RZ, di antaranya Mobil KLinik (MONIK), Siaga Sehat, Program Khitanan, Siaga Gizi Balita, Siaga Posyandu, Klinik Pratama Rawat inap RBG, Layanan Bersalin Sehat Keluarga (LBSK), serta Ambulance Gratis.
Girls Generation kini disebut sebagai girl band papan atas K-Pop yang namanya telah mendunia. Girls Generation berhasil mengalahkan penyanyi ternama dunia Lady Gaga dan Justin Bieber dalam ajang penghargaan bergengsi YouTube Music Awards 2013.
Sebelum menjadi seperti sekarang, Girls Generation di awal debutnya sama seperti girl band pada umumnya. Dengan mengusung gaya imut dan musik bubble-gum pop, Girls Generation menelurkan Into the New World, 2007 silam.
Dalam forum yang diselenggarakan AllKPop, Into the New World disebut sebagai lagu debut terbaik oleh penggemar. Menurut beberapa penggemar, lagu tersebut memiliki musik yang enak didengar. Selain itu, lirik lagunya yang jika diartikan juga sangat indah.
Lagu Into the New World, menceritakan mengenai seorang wanita yang memperjuangkan cintanya. Meski didera masalah dan cobaan, ia tetap mencintai pria yang membuatnya jatuh hati.
Selain itu, beberapa penggemar juga menyebutkan jika Into the New World adalah momen penting dalam sejarah musik Girls Generation. Lewat lagu tersebut, terlihat metamorfosis personel Girls Generation yang menjadi lebih dewasa.
Lagu tersebut diproduksi oleh CEO SM Entertainment, Lee Soo Man. Into the New World pertama kali ditampilkan di depan acara musik The Music Trend yang tayang di stasiun televisi Korea SBS.
Lihat saja penampilan perdana Girls Generation pada 2007 silam:
Menteri Luar Negeri Retno Lestari Priansari Marsudi membalas surat tanggapan dari Menlu Australia Julia Bishop terkait penundaan hukuman mati kepada 2 warga negara Australia yang menjadi narapidana kasus narkotika yaitu Myuran Sukumaran dan Andrew Chan. Keduanya merupakan anggota jaringan narkoba yang dikenal dengan sebutan Bali Nine.
"Surat dari Menlu Bishop sudah saya balas," ujar Menteri Retno saat dihubungi Liputan6.com, Rabu (21/1/2015).
Menteri Retno menjelaskan, surat tersebut berisi mengenai keadaan Indonesia yang sudah darurat narkoba dan meresahkan. "Intinya menjelaskan kedaruratan kejahatan narkoba di Indonesia," jelas Menteri Retno.
Hal ini menegaskan, tidak ada kompromi terhadap para pelaku kejahatan narkotika yang sudah siap dieksekusi mati.
Pemerintah Australia lewat Perdana Menteri Tony Abbot dan Menteri Luar Negeri Australia Julia Bishop melobi Indonesia untuk menunda hukuman mati kepada 2 warga negaranya.
Myuran Sukumaran dan Andrew Chan tergabung sindikat jaringan narkoba yang disebut Bali Nine. Bali Nine merupakan 9 warga negara Australia yang ditangkap pada 17 April 2005 di Bali dalam upayanya menyelundupkan heroin seberat 8,2 kilogram dari Australia.
Kesembilan orang itu, yakni, Andrew Chan, Myuran Sukumaran, Si Yi Chen, Michael Czugaj, Renae Lawrence, Tach Duc Thanh Nguyen, Matthew Norman, Scott Rush, dan Martin Stephens.
Pengadilan Negeri Denpasar memvonis Lawrence, Czugaj, Stephens, dan Rush dengan hukuman penjara seumur hidup. Sedangkan Sukumaran dan Chan, dihukum mati. Grasi Myuran Sukumaran pun telah ditolak, namun eksekusinya masih harus menunggu keputusan grasi Andrew Chan. (Mvi/Mut)
Andrea Pirlo membeberkan siapa 11 pemain terbaik pilihannya atau Dream Team untuk Liga Champions. Pirlo didaulat UEFA.com untuk memilih Dream Team di Liga Champions karena sudah bermain 135 kali di kompetisi ini bersama tiga klub berbeda.
Cukup mengagetkan, playmaker Juventus ini ternyata tidak mencantumkan pemenang trofi Ballon d'Or atau pemain terbaik dunia, Cristiano Ronaldo dalam susunan 11 pemain terbaik pilihannya.
Padahal, Ronaldo berhasil mengangkat trofi Liga Champions tahun lalu sekaligus menjadi trofi ke-10 Madrid atau La Dacima. Pirlo sepertinya punya selera lain terkait posisi penyerang idealnya.
Sebagai pemain yang cukup berpengalaman di sepak bola Italia dan seri A, Pirlo memang lebih banyak memilih pemain yang bermain di Liga Italia seri A. Ada 7 pemain yang bermain di seri A pada masanya yang dipilih Pirlo sebagai pemain terbaik untuk beberapa posisi.
Ingin tahu 11 pemain terbaik lain versi Pirlo? Lanjut ke halaman berikutnya------->
Di posisi penjaga gawang, Pirlo memilih rekannya di Juventus, Gianluigi Buffon. Cukup lama bersama-sama baik di Juventus atau timnas Italia, pemain berwajah brewok ini tak ragu untuk memilih kiper berusia 36 tahun tersebut.
Untuk posisi bek tengah, Pirlo kembali pilih mantan rekannya di timnas Italia, Fabio Cannavaro. "Tak diragukan lagi, dia salah satu bek tengah yang pernah bermain bersama saya," ujarnya seperti dikutip Daily Mail
Di posisi bek kanan, Pirlo ternyata berpaling ke ranah Jerman. Dia ternyata mengagumi sosok bek atau gelandang Muenchen, Philip Lahm. Lahm tahun lalu berhasil mengangkat trofi Piala Dunia untuk pertama kali. Dia pun memilih untuk pensiun tahun lalu usai Piala Dunia. Lahm memenangi trofi Liga Champions pada 2013.
"Lahm tipikal pemain yang jarang membuat kesalahan. Dia juga jarang disorot karena mungkin bermain bagus itu biasa saja bagi dirinya," tutur Pirlo terkait pilihannya terhadap Lahm.
Untuk posisi lini tengah, Pirlo juga ternyata berpaling ke ranah di luar Liga Italia. Dia memilih salah satu calon legenda Barcelona, Xavi Hernandez dan legenda Manchester United, Paul Scholes untuk mengisi posisi Dream Team di Liga Champions. Kedua legenda ini juga ditemani Gennaro "Rhino" Gattuso, eks pemain Milan yang juga mantan rekan Pirlo di lini tengah.
"Xavi? Salah satu pemain pintar di lini tengah. Dia tak perlu banyak berlari tapi dia mampu mengontrol permainan Barcelona dan Spanyol dengan kecerdasan dia ketika mengumpan," tutur Pirlo.
"Sedangkan Scholes adalah tipikal maestro lini tengah hebat yang dimiliki Inggris. Dia tak hanya bermain di lapangan, tapi juga memikirkan pertandingan. Anda lihat setiap umpan yang diberikannya didasari kecerdasannya."
Lanjut ke halaman berikutnya untuk lini depan dan susunan lengkap DreamTeam versi Pirlo----->
Untuk lini serang, Pirlo ternyata ingin beromantika dengan dua mantan penyerang Milan yaitu Kaka dan Inzaghi. Kaka bisa beroperasi sebagai penyerang lubang tapi juga bisa lebih melebar.
Sedangkan Filipo Inzaghi tipikal penyerang tengah yang licin, meski pelatih AC Milan itu kerap dijebak offside. Untuk menemani dua legenda Milan itu, Pirlo memilih Lionel Messi.
"Tak perlu banyak penjelasan soal Messi. Semua orang tahu dia salah satu pemain terhebat sepanjang masa. Dia sudah meraih banyak hal dan bakal meraihnya lagi di masa mendatang," tutur Pirlo.
Top 5 Otomotif pada hari Selasa (20/1/2015) kemarin dipuncaki oleh koleksi mobil yang dimiliki oleh Almarhum Bob Sadino Semasa Hidup. Selain itu, harga fantastis Kawasaki Ninja H2 di Indonesia juga banyak diburu pembaca setia Liputan6.com.
Berikut ini adalah Top 5 Otomotif, Rabu (21/1/2015):
Bob Sadino, begitu dikenal publik sebagai seorang pengusaha yang nyentrik. Pria dengan rambut dan kumis putihnya itu menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Pondok Indah, petang kemarin (19/1).
Tak cuma dikenal sebagai pemilik pusat perbelanjaan di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Bambang Mustari Sadino -- nama asli Bob Sadino -- juga memiliki sejumlah koleksi mobil yang layak disimak.
Predikat motor tercepat di dunia tak pelak turut melambungkan harga motor jebolan Kawasaki tersebut. Harga Kawasaki Ninja H2 terendah secara global pun dibanderol hingga US$ 25 Ribu atau sekitar Rp 317 Juta.
Meskipun tidak memiliki perbedaan yang begitu signifikan, PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) pun tak ketinggalan turut melepas motor berprinsip `Fun to Ride` itu di dalam negeri dengan mahar Rp 580 Juta.
Pemandangan mobil-mobil mewah seperti Mercedes-Benz, BMW, Audi dan VW memang tak asing lagi di Tanah Air. Nama-nama besar tersebut identik dengan status mewah yang disandangnya.
Namun, bagaimana sebenarnya masyarakat Jerman sendiri secara pribadi memandang merek-merek tersebut di negara mereka? Berbicara kepada Liputan6.com pada Kamis (15/1/2015), Fritz Simons, co-founder Carmudi punya jawabannya.
"Walau mobil-mobil Jerman ada di berbagai penjuru dunia, masyarakat Jerman tak banyak berpikir untuk membeli mobil kecuali ada kebutuhan transportasi. Bedanya, di Jerman mobil dibeli untuk fungsinya, bukan hal lain seperti status sosial," tutur Fritz Simons, yang juga pemegang lisensi balap A-race tersebut.
Memacu supercar seperti Lamborghini Huracan tentu bukan perkara sembarangan. Tenaga buas yang dimiliki tak hanya menebar sensasi sport, melainkan juga mengundang risiko tersendiri.
Nekat memacu secara ugal-ugalan, maut pun siap menyambut. Salah satu contohnya adalah sebuah Lamborghini Huracan yang hangus nyaris tak tersisa setelah mengalami kecelakaan hebat di jalan bebas hambatan Hungaria.
PT Astra Daihatsu Motor selaku ATPM Daihatsu di Indonesia sukses mencatatkan market share sebesar 15,3 persen di tahun 2014 atau naik dibanding tahun 2013 dengan market share sebesar 15,1 persen. Kesukesan ini membuat PT ADM menjadi salah satu dari dua ATPM yang berhasil meraih kenaikan pangsa pasar tahun lalu di tengah kondisi nilai tukar rupiah yang masih fluktuatif.
"Mengenai pengaruh fluktuasi kurs tentu ada pada harga komponen yang digunakan. Pada dasarnya mobil Daihatsu telah menggunakan 85 persen komponen lokal, namun beberapa vendor juga tetap menggunakan bahan baku impor saat memproduksi komponen tersebut," ujar Amelia Tjandra, Direktur Marketing PT ADM, Senin (19/1/2015).
Yves Saint Laurent merupakan seorang desainer Prancis yang namanya besar di dunia fesyen internasional. Pada usia 21 tahun, Saint Laurent sudah menjadi Artistic Director dari rumah mode Christian Dior. Label Yves Saint Laurent sendiri berdiri sejak tahun 1961.
Sudah banyak hal yang dibuat untuk mengenang desainer ternama yang hidup pada 1936-2008 ini. Pada tahun 2014 ada 2 film yang dibuat tentang Saint Laurent. Pada tahun 2015 ini, Bowes Museum di Inggris akan menyelenggarakan pameran karya-karya Saint Laurent.
Pameran yang diselenggarakan dengan kolaborasi bersama Fondation Pierre Berge-Yves Saint Laurent ini berudul `Yves Saint Laurent: Style is Eternal`. Pameran yang akan menampilkan 50 karya-karya Saint Laurent ini akan berlangsung pada 11 Juli – 25 Oktober 2015.
Seperti dilansir dari situs berita fesyen Women’s Wear Daily pada Selasa (21/1/2015), pameran itu akan menampilkan elemen-elemen Saint Laurent yang mendefinisikan visinya dan bagaimana hal itu berpengaruh secara signifikan pada cara pandang dunia terhadap pakaian wanita.
Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Bappenas menilai, proyek pembangunan High Speed Railways (HSR) atau kereta cepat Shinkansen belum menjadi prioritas pemerintahan Joko Widodo (Jokowi). Ada syarat apabila kereta berkecepatan 300 km per jam itu bisa melintas Jakarta-Surabaya.
"Mungkin nanti kalau pendapatan per kapita masyarakat Indonesia sudah di atas US$ 10 ribu," kata Menteri PPN/Kepala Bappenas, Andrinof A Chaniago di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (20/1/2015) malam.
Saat ini, pendapatan per kapita masyarakat Indonesia masih di level US$ 4.700 dan masuk kategori negara berpendapatan menengah. Atas dasar itulah, pemerintahan Jokowi resmi membatalkan proyek kereta super cepat rute Jakarta-Surabaya. Ini merupakan salah satu dari tiga megaproyek yang disebut-sebut batal.
"Iya (batal), karena belum layak. Itu sudah keluar dari list," tegas dia.
Menurutnya, pemerintah mempertimbangkan pendapatan per kapita masyarakat Indonesia masih sebesar US$ 4.700. Namun demikian, Andrinof berpendapat, pemerintah berpeluang menyerahkan proyek kereta cepat yang menghubungkan Jakarta-Bandung-Surabaya kepada pihak swasta.
"Kalau pihak swasta sanggup, tidak ada masalah asalkan tidak melanggar atau tidak membebani lahan publik. Namanya bangun infrastruktur ada pembebasan lahan, dan pasti dari lahan publik," terang Andrinof.
Pihak swasta, kata dia, bisa menggarap proyek ini apabila mampu menanggung sendiri seluruh pendanaan. "Tapi mereka kan juga harus menghitung pengembalian modalnya apakah 30 tahun sampai 40 tahun. Pemerintah gampang kalau soal izin, asalkan AMDAL aman dan lainnya," pungkas Andrinof. (Fik/Gdn)
Kaum wanita umumnya lebih sensitif menjelang masa menstruasi (Pra Menstruasy Syndrom/PMS). Tapi, bagaimana dengan pria? Sebenarnya, kaum pria juga memiliki masa-masa `manstruasi` ketika suasana hatinya dipengaruhi perubahan hormonal.
Psikoterapis Jed Diamond menyebut PMS pria itu dengan Irritable Male Syndrome (IMS).
"IMS bisa didefinisikan sebagai keadaan hipersensitivitas, frustasi, kecemasan, dan kemarahan yang berhubungan dengan perubahan biokimia, fluktuasi hormon, stres, dan kehilangan identitas pria," kata Diamond kepada WebMD, Rabu (21/1/2015).
Diamond merekomendasikan untuk mendatangi dokter jika ingin mengetahui masalahnya.
Tapi, bagaiaman istri bisa tahu suaminya mengalami IMS? Situs TheStir berbagi tips kepada wanita ketika pria mengalami IMS:
1. Usir dia
"Suami saya mendapatkan periodenya setidaknya sekali seminggu," kata Juddy, ibu dari seorang anak perempuan.
"Ketika dia mengalaminya saya memintanya pergi bersama teman-temannya untuk beberapa waktu. Itu membuatnya dalam suasana hati yang lebih baik, tapi yang lebih penting ia jauh dari saya."
2. Ajak dia tidur
"Saya belajar bahwa ia membutuhkan ruangnya dan pergi tidur ketika ia mengalami manstruasi," kata seorang wanita yang tak disebutkan namanya.
3. Bukan bir jawabannya
"Saya menemukan semakin saya bertanya apa yang salah, dia semakin kesal," kata Nicole, ibu dari dua orang anak.
"Saya menemukan beberapa hal tak bisa disembuhkan di dunia persahabatan dengan bir."
4. Ini disebut Meriod
"Saya menyebutnya meriod, sebuah anonim lelucon.
"Saya menyebutnya seperti itu karena dia emosional dan moody dalam waktu yang sama setiap bulannya dan itu berlangsung selama seminggu.
5. Berikan daging merah
"Ketika suami saya mengalaminya, saya memberinya steak dan kentang di malam hari. Itu biasanya membantu. Steak itu untuk pria sedangkan cokelat untuk perempuan."
6. Bercinta
"Pasangan saya tak mengalami PMS. Tapi, jika dia tak mendapatkan seks selama beberapa hari, dia mulai bertindak seperti jalang merengek," ujar seorang ibu.
Joshua Suherman kini sudah bisa pindah ke lain hati. Perempuan yang berhasil menaklukkannya yakni Agatha Valerie. Rupanya kesederhanaan yang ditunjukkan gadis cantik itu membuat Joshua terpikat.
Belum lama menjalin cinta, Joshua dan Agatha sering mengumbar kemesraan mereka di jejaring sosial. Hal ini terlihat dari akun Instagram mantan penyanyi cilik itu seperti dilansir Selasa (20/1/2015). Ia tak segan mengunggah foto mesra dengan pacar barunya tersebut.
Salah satu foto yang diunggah Joshua terlihat nampak asyik bersama sang pacar. Di foto itu, pelantun hits Diobok-obok tersebut nampak dipeluk dari belakang oleh Agatha dengan wajah tersenyum. Bingkai lainnya terlihat Agatha merangkul mesra kekasihnya itu.
Tak hanya Joshua, Agatha juga rajin mengunggah foto kebersamaannya dengan lelaki yang dicintainya itu. Gadis berambut panjang tersebut nampak menyenderkan kepalanya di pundak Joshua. Mereka berpose beberapa ekspresi wajah.
Foto terbaru yang diperlihatkan Joshua nampak sedang menggendong Agatha di belakang punggungnya. Keduanya pun kompak berpose dengan mulut terbuka. Joshua pun mengatakan kalau kini ia serius memacari pesinetron cantik itu.
"Saya menjalani ini nggak main-main. Tapi nggak bisa ngomong di depan kayak bagaimana. Yang penting jalani saja," kata Joshua bersama Agatha, saat ditemui di Kemang Utara, Jakarta Selatan, Senin (19/1/2015).
Bagi sebagian orang, tukang ojek mungkin dianggap sebagai suatu pekerjaan yang tidak memberikan kepastian pendapatan. Namun, bagi para pengendara ojek yang tergabung di layanan penyedia jasa ojek, Go-Jek, profesi tukang ojek memberikan penghasilan yang cukup menjanjikan.
Deni Herdani misalnya, salah seorang pengendara ojek di Go-Jek Indonesia mengklaim pendapatannya sebagai tukang ojek cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari keluaganya. Bahkan, ia mengaku pekerjaannya itu memberikan penghasilan yang lebih tinggi daripada upah minimum regional (UMR) Jakarta.
"Setiap harinya kalau mau rajin sih bisa dapat lebih dari Rp 200 ribuan. Setiap bulan biasanya saya bisa kasih ke istri untuk kebutuhan rumah tangga sebesar Rp 4 juta, itu sudah bersih ya kebutuhan harian saya di luar uang itu, kan lebih besar dari UMR Jakarta," aku Deni kepada tim Tekno Liputan6.com.
Tak hanya itu, profesinya sebagai pengendara ojek juga diakui bisa dijalankannya dengan santai. Ia bisa duduk-duduk dengan rekannya atau bersama keluarga di rumah sambil menunggu pesanan yang datang lewat aplikasi Go-Jek di ponselnya.
Alasan itulah yang membuat Deni mantap memilih pekerjaan sebagai pengendara ojek dan meninggalkan pekerjaan sebagai tukang kredit yang telah digelutinya selama 10 tahun.
Hal yang sama juga diakui oleh Maulana Ibrahim. Ia rela meninggalkan pekerjaannya sebagai office boy dengan status pegawai tetap yang telah dijalankannya selama tiga tahun di Menara Palma dan memilih bergabung menjadi mitra pengendara ojek di Go-Jek Indonesia.
"Setiap minggu biasanya saya bisa mendapat saldo sebesar Rp 1 jutaan di dompet yang ada di Go-Jek, malah ada teman yang bisa dapat Rp 13 juta dalam sebulan. Itu lebih besar daripada yang biasa didapatkan oleh pegawai dengan pekerjaan saya sebelumnya dan lebih santai juga," kata Maulana.
Baik Deni maupun Maulana sekarang ini termasuk dari seribu pengendara ojek yang ada di Go-Jek Indonesia. Skema kerjasama bagi hasil 80% untuk mereka dan 20% untuk perusahaan dianggap pantas dan tidak memberatkan. Bahkan, mereka mengaku tak punya alasan untuk pindah ke perusahaan lain yang bergerak di bidang ekspedisi yang pekerjaannya nyaris serupa Go-Jek.
"Saya sih terus terang sudah ditawarkan pindah ke perusahaan ekspedisi. Tapi sayak gak mau karena sementara ini pekerjaan saya sebagai tukang ojek di Go-Jek sudah lebih dari cukup," tandas Maulana optimistis.
Indehs Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat ditopang oleh sektor aneka industri dan perkebunan. Investor asing tercatat melakukan aksi beli pada pagi ini.
Pada pra pembukaan perdagangan saham, Rabu (21/1/2015), IHSG naik 10,26 poin (0,20 persen) ke level 5.176,35. Indeks saham LQ45 mendaki 0,29 persen ke level 893,49. Seluruh indeks saham acuan menguat pada hari.
Penguatan ini terus berlanjut pada pukul 09.00 WIB. IHSG naik 13,85 poin (0,27 persen) ke level 5.179,93. Indeks saham LQ45 menguat 0,37 persen ke level 893,89.
Terdapat 77 saham berada di zona hijau yang mengangkat IHSG pada pagi ini. Sementara itu, 23 saham melemah. Sedangkan 53 saham diam di tempat. IHSG sempat berada di level tertinggi 5.181,78 dan terendah 5.753,25.
Total frekuensi perdagangan saham sekitar 6.378 kali dengan volume perdagangan saham 183,79 juta saham. Nilai transaksi harian saham mencapai Rp 228,91 miliar.
Pagi ini, sebagian besar sektor saham menguat kecuali sektor saham consumer goods turun 0,15 persen dan sektor saham infrastruktur melemah 0,09 persen.
Sektor yang menguat cukup besar adalah sektor saham perkebunan yang mendaki 0,58 persen, sektor saham aneka industri yang menguat 0,56 persen.
Pada pagi ini Investor asing melakukan aksi beli bersih. Investor asing melakukan aksi beli bersih sekitar Rp 13 miliar. Investor lokal melakukan aksi jual bersih sekitar Rp 13 miliar.
Saham-saham yang menggerakkan indeks saham dan sebagai top gainer pada pagi ini antara lain saham ARII naik 7,77 persen ke level Rp 430 per saham, saham SMAR mendaki 6,15 persen ke level Rp 6.900 per saham, dan saham LRNA naik 5,91 persen ke level Rp 215 per saham.
Sedangkan saham-saham yang menekan indeks saham antara lain saham INVS turun 9,65 persen ke level Rp 102 per saham, saham GGRM turun 5,80 persen ke level Rp 52.750 per saham, dan saham TRAM tergelincir 7,50 persen ke level Rp 150 per saham.
Analis PT Samuel Sekuritas, Tiesha Narandha Putri menuturkan, sentimen dari bursa Amerika Serikat tidak akan banyak mempengaruhi gerak IHSG pada hari ini. Pasalnya, bursa Amerika Serikat ditutup flat semalam dengan fokus pelaku pasar tertuju pada detail program stimulus yang akan dikeluarkan oleh Bank Sentral Eropa.
Sentimen yang bakal mempengaruhi kemungkinan besar adalah harga minyak. Minyak Brent menguat 0,6 persen pagi ini ke US$ 48,3 per barel setelah melemah 4,3 persen dalam dua hari sebelumnya.
Sementara itu, bursa Asia dibuka mixed pagi ini. Indeks Topix Jepang merosot 0,4 persen. Indeks Kospi Korea Selatan naik 0,1 persen, Indeks S&P/ASX 200 Australia naik 1,2 persen dan Indeks NZX 50 Selandia Baru naik 0,4 persen.
Sentimen dari dalam negeri, Rupiah melanjutkan penguatan 0,1 persen ke level Rp 12.565 per dolar AS.
"Kami memperkirakan IHSG akan dibuka melemah dan diperdagangkan dalam kisaran 5.180 hingga 5.130 mengantisipasi pengumuman Bank Sentral Eropa," tutupnya. (Gdn)
Pernikahan singkat Cita Citata dan Galih Purnama (Ijonk) Di usia yang masih belia, Cita Citata terancam menyandang status janda. kini berujung di meja hijau. Ijonk mendaftarkan permohonan talak cerainya terhadap biduan 20 tahun itu di Pengadilan Agama Bandung, Jawa Barat.
Di usia yang masih belia, Cita Citata terancam menyandang status janda. Lantas, apakah pelantun Sakitnya Tuh Disini trauma?
"Trauma? Nggak trauma juga. Alhamdulillah jadi pelajaran," kata Cita Citata, di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (20/1/2015).
Diakui Cita Citata, selama menikah dua tahun silam, dirinya hanya dua bulan tinggal seatap dengan Ijonk. Selebihnya, mereka hidup terpisah. Kata Cita, sejak tak lagi bersama suami, rezeki terus mengalir kepadanya.
"Kerjaan justru makin lancar," tegas Cita Citata.
Saat ditanya adakah peluang rujuk untuk Ijonk, Cita hanya menjawab. "Tuhkan biasa deh pertanyaannya. Ada-ada saja ah pertanyaannya," ucapnya.(Ras/Mer)
Hujan yang mengguyur Kota Bogor, Jawa Barat sepanjang malam mengakibatkan bencana longsor di RT 5/RW 4 Baranangsiang, Bogor Timur Kota Bogor, Selasa 20 Januari malam. Tebing setinggi 5 meter ambrol dan menerjang rumah warga. Beruntung tidak ada korban dalam kejadian tersebut.
Peristiwa tersebut mengakibatkan 1 rumah hancur pada bagian dapur. Pemilik rumah tersebut adalah Saripudin dengan jumlah anggota keluarga 3 orang.
Saripudin mengatakan, saat longsor ia beserta keluarga sedang menonton televisi di ruang tengah. Sedang asyik nonton tiba-tiba terdengar suara gemuruh dari atas rumah.
"Sudah suara gemuruh terakhirnya suara benturan keras dari arah dapur pas dilihat dapur saya sudah porak poranda diterjang tanah longsor. Saya langsung lapor RT," ungkap dia di lokasi kejadian, Rabu (21/1/2015).
Menurut Kepala Bidang (Kabid) Operasi Taruna Siaga Bencana (Tagana), Deden Solahudin, peristiwa longsor terjadi karena derasnya air hujan yang terus mengguyur dan kontur dari bentengan yang sudah mulai tergerus karena terkikis.
"Kejadian longsor ini terjadi pukul 20.00 WIB akibat hujan yang deras sepanjang hari," jelas Deden saat dihubungi.
Deden mengatakan, longsor tersebutu hanya merusak rumah Saripudin. Namun demikian, Petugas Tagana Kota Bogor membuat tenda darurat dan berkoordinasi dengan lurah setempat untuk mengantisipasi terjadinya longsor susulan.
Untuk sementara, keluarga dari Saripudin diungsikan ke tempat yang lebih aman, tidak jauh dari lokasi kejadian. "Kemudian untuk warga yang lokasi rumahnya berada di bawah tebing, kita pindahkan untuk mengantisipasi adanya longsor susulan," pungkas Deden. (Tnt/Mvi)
Para pendukung Arsenal tentu mengenal sosok Robert Pires. Pemain yang kini berusia 41 tahun tersebut adalah mantan pemain internasional Perancis yang membela The Gunners (julukan klub) pada tahun 2000 hingga 2006.
Ia biasa berposisi sebagai sayap kiri di lini tengah Arsenal. Bermain bersama The Gunners selama enam musim sejak hijrah dari Marseille, Pires mengoleksi 284 penampilan serta mencetak 84 gol.
Pires juga merupakan bagian dari skuat manajer Arsene Wenger di era kejayaan Arsenal pada musim 2003/2004. Ketika itu tim London Utara tersebut memenangi titel Liga Premier dengan rekor tak terkalahkan dalam 38 pertandingan! Total sudah tiga piala FA dan dua gelar juara liga berhasil didapat Pires bersama skuat The Gunners.
Kini, meski tak aktif sebagai pemain di Arsenal, dirinya ditunjuk sebagai duta klub untuk kegiatan amal di bawah organisasi The Arsenal Foundation. Perannya sebagai wakil klub inilah yang membawa sang pemain keliling Asia, salah satunya menyambangi Indonesia beberapa hari lagi.
Sabtu (24/1) akhir pekan ini, Pires bakal menyapa penggemar sepak bola di Indonesia dalam rangkaian acara Arsenal Football Marathon.
Prestasi pemain bernama lengkap Robert Emmanuel Pirès merupakan gelandang sayap tim nasional Perancis di era 1996 hingga 2004.
Delapan tahun membela Les Bleus, Pires mengumpulkan 79 caps dan mencetak 14 gol untuk negaranya. Pemain yang kini bermain di Liga Super India bersama FC Goa tersebut, adalah salah satu penggawa timnas Perancis yang ikut mengangkat trofi juara Piala Dunia 1998 dan Piala Eropa 2000.
Prestasi individunya tak kalah gemilang. Selama tiga musim, yakni tahun 2001 hingga 2004, namanya selalu masuk dalam Team of the Year yang dipilih oleh Asosiasi Pesepakbola Profesional (PFA).
Pires juga termasuk ke dalam FIFA 100 pada 2004, yaitu daftar 100 pemain yang dipilih legenda sepakbola dunia, Pele sebagai pemain sepak bola terbaik sepanjang masa.
Nantikan wawancara eksklusif www.liputan6.com dengan Robert Pires.
Harga emas yang dijual PT Aneka Tambang Tbk (Antam) naik Rp 4.000 per gram menjadi Rp 564 ribu per gram pada Rabu (21/1/2015). Sehari sebelumnya, harga emas Antam tak bergerak di level Rp 560 ribu per gram.
Sedangkan harga pembelian kembali (buyback) tercatat naik Rp 1.000 menjadi Rp 500 ribu per gram. Antam menjual emas dari ukuran 1 gram hingga 500 gram. Hingga pukul 08.24 WIB, semua ukuran masih tersedia.
Mengingat tingginya animo masyarakat, transaksi pembelian emas batangan yang datang langsung ke Antam dibatasi hingga maksimal 150 nomor antrean per hari.
Berikut daftar harga emas yang dijual Antam:
* Pecahan 1 gram Rp 564.000 * Pecahan 5 gram Rp 2.675.000 * Pecahan 10 gram Rp 5.300.000 * Pecahan 25 gram Rp 13.175.000 * Pecahan 50 gram Rp 26.300.0000 * Pecahan 100 gram Rp 52.550.000 * Pecahan 250 gram Rp 131.250.000 * Pecahan 500 gram Rp 262.300.000
Buang air kecil sembarangan tak hanya menjadi masalah di Ibukota, tapi juga di Ceko. Namun di negara bagian tengah Eropa itu, mereka yang nekat melakukannya harus tebal muka. Bersiap aksi nakalnya beredar di situs berbagi video YouTube.
Sulitnya menerapkan larangan agar tak buang air kecil sembarangan, membuat pihak berwenang membuat peraturan unik tersebut. Seperti diberitakan media Phoenix Arizona, KStar.
Di negara itu disebutkan banyak masyarakatnya tak gemar ke toilet untuk pipis.
Daripada menempel tulisan larangan pipis sembarangan dan terancam penjara namun tak diperhatikan, akhirnya dibuatlah ancaman yang sangat sederhana, tapi cukup mengena dan diyakini membuat jera mereka yang kerap pipis sembarangan.
"Pipis sembarangan, Anda akan terkenal," tulis pihak berwenang.
Maksudnya, siapapun yang pipis sembarangan akan terekam kamera dan kelakuan tak senonoh itu akan disebar ke YouTube sebagai ganjaran.
Meski demikian, sejauh ini belum diketahui sudah berapa banyak warga Ceko yang pipis sembarangannya terekam dan terkenal di dunia maya. (Tnt)
Bagi Anda biasa mengetik pesan sambil mengendari mobil atau motor, tahukah Anda risiko besar yang akan terjadi? Cerita perempuan muda asal Maryland bisa jadi mengubah kebiasaan buruk Anda.
Layaknya anak muda lainnya, Liz yang pada saat itu berumur 18 tahun tak bisa berpisah dengan ponsel pintarnya. Setiap detik ponsel selalu dalam genggaman. Hingga hampir membuat nyawanya melayang gara-gara kebiasaan buruk pada saat ia menyetir mobil sambil bermain ponsel.
Kebiasaan buruknya itu membuatnya terlibat dalam sebuah kecelakaan besar hingga salah satu matanya menjadi korban. Mata kirinya tak lagi mampu melihat. Kecelakaan ini pun membuatnya tidak bisa mencium, menangis, dan tidur.
"Saya tahu dengan jelas, ini salah saya," ungkapnya seperti dilansir Good Housekeeping pada Selasa (20/1/2015).
Kini, ia harus menerima dampak besar dari perbuatannya. Wajah cantiknya mengalami perubahan besar. Namun, ia merasa tetap beruntung tetap selamat.
Sidang cerai perdana Cita Citata dan Galih Purnama alias Ijonk dibuka di Pengadilan Agama Bandung, Jawa Barat, Selasa (20/1/2015) kemarin. Seperti yang sudah diduga, Cita mangkir sidang dengan alasan pekerjaan. Alhasil, hal ini membuat pihak Ijonk kecewa. Sidang pun hanya berlangsung singkat, dan akan dilanjutkan pada 3 Februari 2015.
Di sisi lain, Cita Citata bersama kuasa hukumnya, Sandy Arifin memastikan akan hadir pada sidang berikutnya. Dalam sidang beragendakan pemeriksaan berkas dan mediasi itu, pelantun lagu Sakitnya Tuh Di Sini ini mengaku siap.
"Insya Allah (datang). Kata hakim, mediasi harus hadir biar lebih cepat selesai. Hari ini memang nggak sengaja (absen), namanya pekerjaan. Pekerjaan ini ada sebelum kasus ini," ujar Cita Citata di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (20/1/2015).
"Sidang perdana masih pemeriksaan berkas-berkas. Dari pihak kami juga ada yang perlu ditandatangani. Pihak majelis minta mediasi juga agar bisa berjalan. Tanggal 3 Februari Cita hadir," sambung Sandy Arifin.
Bila mediasi gagal, maka pihaknya berencana untuk menghadirkan saksi dari keluarga Cita. Fungsinya untuk menjelaskan konflik rumah tangga Cita-Ijonk, agar persidangan dapat segera diputus secara cepat.
"Untuk selanjutnya kami akan ajukan nanti pihak keluarga sebagai saksi, dan seterusnya nanti dipersidangan ada kami sebagai kuasa hukum, proses perceraiannya akan segera dimulai," terang Sandy Arifin.(Ras/Feb)
Orang Asia dikenal suka makan mie. Termasuk orang Indonesia yang menggemari makanan asal Tiongkok ini. Bahkan, beragam cara kreatif juga dibuat untuk menyantap makanan dari tepung ini. Sepanjang hari Selasa lalu, kreatifitas orang Indonesia dalam menyantap mie menjadi favorit pembaca Liputan6.com.
Selain itu, berikut adalah 5 berita gaya hidup terpopuler sepanjang hari Selasa, 20 Januari 2015.
Banyak orang ketagihan dengan sensasi yang ditawarkan oleh mie. Setidaknya masyarakat Indonesia pasti pernah merasakan nikmatnya menyantap mie ini. Masyarakat Indonesia pun mulai menghias dan berimprovisasi dengan bagaimana cara mereka menyantap mie.
Memiliki tubuh yang wangi dan segar tentu saja menjadi dambaan bagi setiap orang. Wangi tubuh tak jarang mengundang rasa simpatik dari orang-orang yang berada di sekitar Anda. Untuk membuat tubuh tetap segar, maka gunakanlah body mist dalam keseharian Anda. Body mist merek apa saja kah yang dapat membuat tubuh menjadi lebih segar dan wangi?
Pengusaha sukses asal Indonesia, Bob Sadino tutup usia pada hari Senin sore, 19 Januari 2015. Dalam kesehariannya, pria yang tutup usia pada umur 81 tahun ini kerap tampil nyentrik dengan busana sederhana. Busana sederhana tersebut merupakan perpaduan antara kemeja dan celana pendek.
Pernahkan Anda melihat persahabatan antara manusia dengan singa di kehidupan nyata? Seorang pria yang berumur 69 tahun sukses membuktikan kepada dunia bahwa persahabatan antara manusia dengan binatang buas dapat terjalin dengan indah.
Anda mungkin biasa menggunakan pembersih dalam kemasan ketika membersihkan rumah. Padahal ternyata bahan alami dari dapur ini bisa juga digunakan untuk membersihkan rumah, terutama untuk menangani noda yang sulit dibersihkan. Uniknya, bahan alami ini bahkan bisa Anda temukan dalam lemari dapur ataupun kulkas Anda.
Seorang remaja dipukuli, dirampok dan ditikam hingga tewas di sebuah gedung apartemen di Bronx, New York. Pihak kepolisian mengungkapkan bahwa remaja korban perampokan itu bernama Ricardo Romero.
Dugaan sementara, pria berusia 16 tahun itu kemungkinan mengunjungi apartemen tempat kejadian karena terpikat seorang gadis di situs jejaring sosial Facebook. Ricardo dihubungi seorang gadis berusia 17 tahun lewat akun Facebook sekitar jam 7 malam waktu setempat.
Nahasnya, seperti dilansir laman Mirror, ketika tiba di Creston Avenue di daerah Fordham Heights, New York, Ricardo langsung diserang oleh sekelompok pemuda. Kepalanya dipukul dengan botol, ditikam di dada sisi kirinya. Dompet dan ponselnya juga dilaporkan telah dirampok.
Ricardo yang kemungkinan telah ditikam sampai tiga kali, masih berhasil berjalan beberapa meter dari tempat ia diserang. Ia akhirnya ambruk di jalanan, tempat dimana Ricardo mendapat CPR dari unit gawat darurat.
Setelah ditemukan pihak berwajib, Ricardo masih sempat dilarikan ke Rumah Sakit St. Barnabus namun tak lama berselang ia dinyatakan telah meninggal dunia.
Polisi menyebutkan, serangan mematikan yang ditujukan ke Ricardo telah tertangkap kamera keamanan. Dua tersangka telah ditangkap oleh pihak berwenang yakni Christian Juarez yang berusia 19 tahun dan Christopher Garcia berusia 27 tahun.
Seorang gadis berusia 17 tahun sempat pula ditangkap polisi. Namun, gadis itu akhirnya dilepaskan karena tidak ada tuntutan yang bisa diajukan kepadanya untuk sementara ini.
"Dia adalah orang yang baik. Ia anak muda tetapi tidak pernah minum atau memakai narkoba, ia tidak seperti itu," kata Alma Romero, kakak Ricardo.
Cristiano Ronaldo terang-terangan telah mengakhiri kisah asmara dengan model seksi asal Rusia, Irina Shayk. Kebersamaan dua sejoli yang telah dibangun itu kandas di tahun kelima sejak mereka memutuskan menjalin cinta 2010 lalu.
Berita itu datang disaat sang megabintang tengah berada di puncak kesuksesan; merebut gelar Ballon d'Or 2014. Sinyal mereka putus menyeruak ketika Ronaldo menghadiri gala Ballon d'Or tanpa didampingi model seksi asal Rusia itu.
"(Tanggal) Ballon d'Or berbenturan jadwal Irina. Ini sudah menjadi komitmen pekerjaan. Kami tidak punya pernyataan lebih jauh," ujar juru bicara Irina soal absennya wanita semampai itu di hajatan prestisus FIFA itu.
Dugaan mereka telah berpisah semakin kuat ketika keduanya tidak saling bertegur sapa di Twitter. Ronaldo bahkan memutus komunikasi dengan Irina dari situs jejaring sosial itu. Bahkan tidak ada sepatah kata ucapan selamat dari sang supermodel itu atas keberhasilan Ronaldo mempertahankan gelar paling bergengsi di jagat sepakbola. Hingga akhirnya, CR7 dan Irina sama-sama mengeluarkan statement telah resmi berpisah.
Beragam spekulasi langsung berkembang, seputar keretakan hubungan mereka. Paling santer adalah rasa tidak suka Ibu Ronaldo, Maria Dolores terhadap Irina yang dianggapnya tidak memiliki figur seorang Ibu.
Masalah kian meruncing ketika Ronaldo ingin mengajak Ibunda berlibur Natal di Dubai bersama putranya. Namun, Irina menolak. Hal itu membuat mereka bertengkar hebat. Alhasil, Ronaldo menghabiskan waktu libur bersama anaknya, Cristianinho.
Terlepas dari rumor dan keputusan mereka berpisah, banyak cerita dan momen manis yang dirangkai dua publik figur itu selama masih bersama. Berikut 5 kenangan indah Ronaldo dan Irina dilansir dari berbagai sumber.
Kisah cinta Ronaldo dan Irina bermula pada 2010. Keduanya pertama kali berjumpa pada sebuah event pakaian terkemuka dunia, Armani. Dari situ, benih-benih cinta keduanya mulai muncul. Mei 2010, dua sejoli beda profesi itu mengikat tali kasih.
Ketika itu, Irina langsung diberondong pertanyaan seputar status singel-parent Ronaldo. Ya, mantan pemain termahal di dunia itu diketahui telah memiliki anak bernama Cristianinho dari wanita yang sampai saat ini masih dirahasiakan identitasnya.
"Saya pribadi yang tertutup, termasuk masalah ini," kata Irina menjawab pertanyaan tersebut.
Pada 2013 lalu, sempat terbersit niat dari CR7 ingin segera mengajak model 29 tahun itu. Isyarat itu muncul ketika Ronaldo memanggil Irina dengan sebutan "istri" saat menyampaikan kata sambutan di atas panggung setelah memastikan Ballon d'Or 2013.
Namun karier dan pekerjaan Irina sebagai model disebut-sebut membuat niat Ronaldo meminang Irina tidak berjalan mulus.
Rasa cinta terhadap Irina tidak bisa disembunyikan Ronaldo. Bahkan, pemain yang berusia 30 tahun pada 5 Februari 2015 nanti tanpa malu-malu mengumbar kemesraan di hadapan publik.
Ronaldo mencium Irina ketika menonton pertandingan Basket pada Maret 2014 lalu. Praktis, momen membuat keduanya menjadi santapan empuk paparazi. Bisa ditebak, media-media langsung memajang foto intim itu keesokan harinya.
Selain berpacaran dengan Ronaldo, Irina pun pintar mencuri hati Cristianinho. Dalam sebuah kesempatan, wanita berambut panjang itu terlihat bercengkrama dengan Cristianinho di tribun Santiago Barnebau ketika menyaksikan aksi Ronaldo di laga El Clasico.
Layaknya seorang ibu, Irina bahkan mencium bibir Cristianinho--yang bukan darah dagingnya--layaknya anak sendiri.
Dari ke-4 momen manis itu, mungkin pose vulgar keduanya di sampul majalah Vogue paling menarik perhatian. Shayk mengaku senang berada satu frame dengan Ronaldo dengan gaya yang menantang.
"Anda tahu, pemotretan bersama Ronaldo untuk Majalah Vogue begitu menyenangkan. Mereka merupakan tim yang baik. Anda tidak pernah mendapatkan hasil yang buruk saat difoto dengan Mario Testino (fotografer)," ujar Irina Shayk.
Irina dan Ronaldo tampil semakin seksi. Pasangan ini tak sungkan memamerkan lekuk tubuh muka publik hanya dengan menggunakan celana dalam.
"Ketika Anda menjadi model, Anda harus siap berpose apa pun, sekali pun itu pemotretan lingerie," kata Irina.
Pengusaha eksentrik yang tidak pelit memberikan inspirasi kepada mereka yang berniat membangun bisnis, Bob Sadino, meninggal dunia pada Senin (19/1/2015) ini dalam usia 81 tahun.
Pria yang akrab dengan celana pendek ini membangun bisnisnya dari bawah. Hanya bermodalkan kerja keras dan, sebagaimana yang sering diucapkannya dalam seminar-seminar, nekat.
Cerita mengenai bagaimana Bob Sadino membangun bisnis dan juga kata-kata inspirasi yang dia ucapkan membuat kagum pembaca sehingga menjadi artikel terpopuler.
Ingin tahu artikel apa saja yang banyak dibaca pada Selasa, 20 Januari 2015 kemarin, berikut lima artikel terpopuler di kanal bisnis Liputan6.com:
Bob Sadino pernah menjadi kuli bangunan ketika mobil Mercedes miliknya rusak parah karena kecelakaan. Selain menjadi kuli bangunan, dirinya juga pernah menjual telur ayam negeri dari pintu ke pintu.
Harimau mati meninggalkan belang, gajah mati meninggalkan gading, begitulah pepatah mengatakan. Dalam hal ini, Bob Sadino akan dikenang sebagai orang baik yang selalu memotivasi orang lain lewat kata-kata bijaknya untuk sukses juga dalam hidup seperti dirinya.
Casey Johnson merupakan puteri dari sosialita Sale Johson dan pengusaha besar Woody Johnson. Sejak lahir, Casey sudah dipastikan akan mewarisi bisnis Johnson & Johnson, usaha yang didirikan sang kakek.
Demi menjadikan laut sebagai masa depan bangsa Indonesia, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti terus melakukan berbagai gebrakan seperti melarang penangkapan lobster dan kepiting yang tengah bertelur.
Meski dikenal sebagai orang yang sukses dalam bisnis peternakan dan supermarket, Bob Sadino ternyata dikenal sebagai sosok ramah terhadap tetangga. (Gdn)
Babak penyisihan Grup A di Surya Citra Media Cup (SCM) Cup telah memasuki pertandingan terakhirnya. Hari ini, pada Rabu (21/1) ada dua partai besar akan disiarkan secara langsung oleh SCTV dan Indosiar yakni Persebaya vs Sriwijaya serta Semen Padang vs Persija Jakarta.
Dipartai pertama, Sriwijaya akan bentrok Bajul Ijo (julukan Persebaya Surabaya) pada pukul 15.00 sore WIB. Laga ini disiarkan live oleh SCTV dari Stadion H. Agus Salim.
Sedangkan stasiun televisi nasional Indosiar bakal menyiarkan pertandingan Persija Jakarta vs Semen Padang pada pukul 18.30 WIB.
Semen Padang menelan dua kali kekalahan dan kini tim berjuluk Kabau Sirah itu berada di urutan paling bawah klasemen sementara.
Para penggila sepak bola yang kebetulan tak bisa hadir di stadion maupun menonton dari layar kaca, bisa menikmatinya dengan mudah via live streaming di liputan6.com.
Jadwal Live Streaming SCM Cup 2015:
Persebaya vs Sriwijaya FC, pukul 15:15 WIB (klik di sini)
Semen Padang vs Persija Jakarta, pukul 18:30 WIB (klik di sini)
Sejumlah anggota Front Pembela Islam (FPI) akan menjalani sidang perdana di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat hari ini. Polda Metro Jaya mengerahkan 3 Satuan Setingkat Kompi (SSK) guna mengamankan sidang terkait aksi kerusuhan di Balaikota DKI Jakarta beberapa waktu lalu.
"Sebanyak 3 SSK terdiri dari satu SSK Sat Brimob dan 2 SSK Sabhara Polda Metro Jaya," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Martinus Sitompul, di Jakarta Selasa 20 Januari 2015.
Martinus mengatakan, Polres Metro Jakarta Pusat turut menurunkan 70 personel dan Polsek Gambir sebanyak 30 personel. Polda Metro Jaya meminta Pengadilan Negeri Jakarta Pusat membantu pengerahan petugas pengamanan dalam di sekitar ruang sidang.
Martinus juga mengatakan, kepolisian akan memeriksa seluruh pengunjung sidang dalam rangka mengantisipasi kerusuhan. Namun, Martinus mengungkapkan polisi tidak akan mengalihkan arus kendaraan selama sidang berlangsung.
FPI terlibat dalam kericuhan yang terjadi di depan Gedung DPRD DKI Jakarta dan Balaikota pada Jumat 3 Oktober 2014. Mereka berunjukrasa menolak pelantikan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok sebagai Gubernur menggantikan Joko Widodo atau Jokowi yang menjadi Presiden di Komplek Balaikota dan DPRD DKI Jakarta.
Dalam insiden tersebut, 16 polisi terluka akibat lemparan batu, kayu, dan sabetan senjata tajam. Sejumlah fasilitas umum juga rusak.
Akibat perbuatan itu, polisi menetapkan 21 Anggota FPI tersangka pengunjuk rasa termasuk penanggung jawab aksi Ustad Novel Bamukmin yang sempat menghilang sebelum menyerahkan diri ke Polda Metro Jaya. (Ant/Mut)
Pada awal tahun 2014 lalu, L’Wren Scott yang adalah desainer dan kekasih dari Mick Jagger tewas bunuh diri. Hampir setahun berlalu, Jagger sang vokalis band The Rolling Stones memberi penghormatan atas kepergian kekasihnya itu dengan mendonasikan dana untuk beasiswa fesyen.
Seperti dilansir dari Vogue.co.uk pada Rabu (21/1/2015), dana yang didonasikan Jagger tersebut diperuntukan bagi program beasiswa 3 tahun di sekolah fesyen Central Saint Martins, Inggris. Yang menginspirasi Jagger untuk menyumbangkan dana bagi beasiswa ini adalah pertemuan antara L’Wren Scott dengan Profesor Louis Wilson di ajang British Fashion Awards.
Program beasiswa itu akan diberikan pada seorang mahasiswa MA tiap tahun. Beasiswa yang didapat mencakup biaya pendidikan dan sebagian biaya keperluan sehari-hari. “Saya sangat berterima kasih menerima paket beasiswa yang diberikan oleh Mick Jagger untuk nama L’Wren Scott,” ucap Fabio Piras Direktur Program Studi di MA Fashion, Central Saint Martins.
L’Wren Scott mengakhiri hidupnya dengan sehelai scarf pada Maret 2014 di usia 49 tahun. Saat itu diberitakan bahwa Jagger yang tengah tur konser di Australia bersama The Rolling Stones sangat terkejut mendengar kabar tersebut. Jagger telah menjalin kasih dengan Wren sejak tahun 2001. Wren adalah seorang desainer ternama di Hollywood. Ia telah merancang busana-busana untuk dikenakan oleh selebriti-selebriti seperti Madonna, Nicole Kidman, Oprah Winfrey, Sarah Jessica Parker, Angelina Jolie dan lain sebagainya.
Saham-saham di kawasan Asia Pasifik (Bursa Asia) berguguran dipimpin oleh saham-saham konsumer menjelang keluarnya pernyataan dari Bank of Japang (Bank sentral Jepang) yang berisikan mengenai kebijakan moneter.
Mengutip Bloomberg, Rabu (21/1/2015), Indeks MSCI Asia Pasifik turun 0,2 persen menjadi 138,29 pada pukul 09.03 waktu Tokyo, Jepang. Semua ekonom yang disurvei oleh Bloomberg memperkirakan tidak akan ada perubahan kebijakan dari Bank Sentral Jepang mengenai pembelian obligasi setelah memperluas program yang sudah dilakukan pasa Oktober lalu.
Indeks Topix Jepang merosot 0,4 persen. Indeks Kospi Korea Selatan naik 0,1 persen, Indeks S&P/ASX 200 Australia naik 1,2 persen dan Indeks NZX 50 Selandia Baru naik 0,4 persen. Pasar di China dan Hong Kong belum dibuka.
Meskipun pelaku pasar tidak mengharapkan hal yang cukup luar biasa yang bisa dilakukan oleh Bank Sentral Jepang agar bisa mendorong Bursa Asia. Namun jika ada akan menjadi sesuatu keputusan yang menarik untuk memperbaiki angka inflasi mereka," jelas analis IG Ltd, Melbourne, Australia, Evan Lucas.
Selama ini tingkat inflasi di Jepang menjadi perhatian utama dari pelaku pasar. Melihat level yang tercipta di tahun 2014 lalu sebaiknya Bank Sentral Jepang memikirkan untuk melakukan gebrakan.
Sebelumnya, The International Monetary Fund (IMF) telah menurunkan estimasi pertumbuhan ekonomi dunia yang dipicu penurunan ekonomi di Eropa, Jepang dan China. Hanya Amerika Serikat saja yang dipandang bisa menjaga pertumbuhan ekonominya. (Gdn)
Banyak yang menganggap urine itu kotor. Namun, urine ini bisa untuk mengobati masalah kulit. Pengobatan dengan [urine](/2144565 "") ini lebih hebat dibandingkan krim apapun.
Jerawat di wajah kerap membuat wanita merasa terganggu. Berbagai cara sudah dicoba seperti menggunakan tea tree oil dan serum. Tapi, tetap saja jerawat itu tak hilang dalam sekejap. Beranikah Anda mencoba mengoleskan urine sendiri ke wajah demi menghilangkan jerawat?
Salah satu penulis mengklaim, mengoleskan urine ke wajah sangat efektif untuk mengobati masalah kulit.
Dalam tulisan In Your Own Perfect Medicine karya Martha Christy menguraikan bukti ilmiah yang menjelaskan terapi urine atau urotherapi berawal di Mesir Kuno, China, dan India.
Christy mengatakan, urine memiliki sifat antibakteri dan antijamur. Urine bisa membantu meningkatkan kekebalan tubuh terhadap penyakit.
Menurut Christy, untuk mengobati jerawat, eksim, psoriasis, dan infeksi jamur, perlu mengoleskan enzim, vitamin, dan cairan yang kaya mineral.
Tak hanya untuk kulit, konsultan kesehatan gizi, menunjukkan bahwa minum air urine bisa meningkatkan kesehatan Anda.
Christy mengacu pada JW Amstrong yang berpuasa dengan urinenya sendiri dan air selama 45 hari dan merekomendasikan memijat diri dengan urine. Bahkan menggunakan urine untuk meneteskannya ke mata dan telinga.
Mandi Urine, lanjut Christy, juga bermanfaat. Ia mengacu pada wanita yang mandi urine pada abad ke-18 di Prancis. "Saya serius, urine itu seperti antiseptik," ujarnya seperti dikutip Mailonline, Rabu (21/1/2015).
Namun menurut Christy, urine tak dipromosikan dalam dunia kesehatan karena gratis.
Tren Campur Urine di Inggris
Penulis Telegraph, Rebecca Reid mengatakan, mencampur urine ke dalam krim wajahnya menjadi tren kesehatan di Inggris. Ia mengatakan, temannya diberitahu untuk menggunakannya sebagai topikal oleh orang di Ashram, India.
"Mereka awalnya mendorong kami mencampur beberapa urine kami ke pelembab yang kita bawa. Saya hanya memasukkannya ke Nivea saya. Dan itu sangat mengagumkan. Kulit saya begitu lembut," katanya.
Berbeda dengan yang ditampilkan dalam trailer, ternyata film superhero Ant-Man bakal memasukkan banyak unsur komedi. Judy Greer yang memerankan Maggie selaku mantan istri karakter utamanya, Scott Lang, mengungkapkan banyak tentang hal itu.
Dilansir dari Ace Showbiz, Senin (19/1/2015), Judy Greer menjelaskannya saat melakukan sesi wawancara bersama IGN. Ia bahkan membeberkan bahwa ada banyak komedi dadakan di dalam film yang digarap Marvel Studios itu.
"Saya belum melihatnya tapi ada banyak komedi di lokasi dan kami melakukan banyak improvisasi komedi. Saya tidak tahu bagaimana jadinya di film, tapi ya," ungkapnya ketika ditanya apakah ada cukup banyak unsur humor di dalam film.
Semenjak bergabung dengan dunia film Marvel, ia berkomentar, "Jadi saya sudah belajar tentang Marvel. Tapi mereka benar-benar memperlakukan kami dengan baik dan saya benar-benar menyukai risiko yang mereka ambil dengan komedi dalam film superhero mereka seperti memulainya dengan 'Guardians of the Galaxy'."
Dilanjutkannya, "Saya bersahabat dengan James Gunn dan saya sangat senang Marvel memperbolehkan kepribadian dan suaranya untuk ditonjolkan karena dia salah satu orang paling lucu yang saya kenal."
"Sangat menyenangkan untuk melihat superhero yang tidak hanya menghajar tetapi juga membentuk karakter sepenuhnya. Saya pikir itulah juga mengapa mereka mendapat aktor yang begitu hebat untuk memainkan mereka, seperti aktor nyata semacam Paul Rudd dan Chris Pratt, aktor berkarakter dan tidak hanya memiliki wajah bagus - bukan berarti ada sesuatu yang salah dengan hal itu!" tambahnya.
Paul Rudd didaulat sebagai Scott Lang, Michael Douglas sebagai Dr. Hank Pym, Evangeline Lilly sebagai putri Hank Pym bernama Hope Van Dyne, dan Corey Stoll sebagai penjahat utama Darren Cross alias Yellowjacket. Ant-Man sudah siap untuk tayang pada 17 Juli 2015.
Setelah Ant-Man, tahap tiga film-film Marvel Studios bakal dibuka oleh Captain America: Civil War pada 6 Mei 2016 dan akan ditutup oleh Avengers: Infinity War Part 2 pada 3 Mei 2019. (Rul/Feb)
Kemacetan di Jakarta dan sekitarnya sudah mulai terlihat sejak pagi. Kondisi ini kerap terjadi terutama pada jam mulai beraktivitas, berangkat kerja, dan ke sekolah pada pagi hari.
Kemacetan juga diperparah dengan adanya truk yang melintang akibat mengalami patah as di Exit Tol UKI, Jakarta Timur. Akibatnya lalu lintas di Tol Jagorawi tersendat hingga di kawasan Cibubur, Jakarta Timur.
Para pengguna jalan diimbau untuk selalu berhati-hati dan mengutamakan keselamatan berlalu lintas.
Berikut pantauan arus lalu lintas Ibukota dan sekitarnya yang dihimpun Liputan6.com dari akun Twitter Traffic Management Centre (TMC) Polda Metro Jaya @TMCPoldaMetro dan Radio Elshinta @RadioElshinta, Rabu (21/1/2015) pagi:
08.07 Perempatan RS Fatmawati padat. 07.56 Underpass Pramuka arah Proklamasi ramai lancar. 07.59 Tol Cililitan lancar sampai fly over Cawang. Selebihnya padat merayap. 07.56 Mampang arah Kuningan tersendat. Arah sebaliknya lancar. 07.51 Jalan Gatot Subroto depan Gedung DPR/MPR lancar kedua arah. 07.50 Perempatan Ciledug dari arah Pondok Kacang ke Karang Tengah ramai lancar. 07.46 Tol Ragunan-Cipete padat merayap. Exit Ampera lancar dan di lampu merah padat. 07.39 Cakung arah Pulogadung padat cenderung tidak bergerak.
07.28 Tol Pondok Indah arah Cipete relatif ramai lancar. 07.15 Depan TMP Kalibata terpantau padat. Arah sebaliknya ramai lancar. 07.10 Truk tangki patah as di Exit Tol UKI. Lalu lintas padat sampai Cibubur. 06.50 Tol Cibubur menuju Jakarta padat merayap imbas penanganan truk patah as. 06.24 Tol JORR arah Pondok Indah padat mulai GT Bambu Apus 2. 06.18 Satpol PP lakukan penertiban pasar subuh di Jalan Raya Bogor, Kramatjati, Jakarta Timur sejak pukul 05.00 WIB. Lalu lintas di sekitar lokasi padat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar