Video Kemenangan Perdana Madrid di Tahun 2015 Posted: 10 Jan 2015 09:21 PM PST Real Madrid akhirnya merasakan kemenangan perdana di tahun 2015. Pada Sabtu (10/1/2015) Los Blancos mencukur Espanyol tiga gol tanpa balas di Stadion Santiago Bernabeu.
Kemenangan ini membuat Madrid kokoh di puncak klasemen dengan 42 poin. Sedangkan Espanyol tertahan di posisi 10 dengan 20 poin.
Bermain di kandang sendiri, Madrid memulai laga dengan sempurna. Pertandingan baru berjalan 12 menit publik Santiago Bernabeu sudah bersorak gembira. James Rodriguez berhasil menjebol gawang Espanyol meneruskan umpan tarik Cristiano Ronaldo.
Pemain termahal di dunia Gareth Bale menggandakan skor pada menit 28. Pemuda Wales ini melepaskan tendangan bebas menawan dengan kaki kiri andalannya.
Madrid harus bermain dengan 10 pemain sejak awal babak kedua. Pada menit 53, bek kiri Fabio Coentrao diganjar kartu merah langsung oleh wasit.
Meski kalah jumah pemain, Madrid masih bisa menambah gol melalui pemain pengganti Nacho. Umpan silang Alvaro Arbeloa dengan dingin diteruskan Nacho ke gawang Espanyol. |
Google Terjungkal, Yahoo Berkibar Posted: 10 Jan 2015 09:14 PM PST Perusahaan riset independen, StatCounter, merilis data terbaru mengenai pasar mesin pencarian. Dalam laporannya, pangsa pasar mesin pencarian internet Google di Amerika Serikat (AS) mengalami penurunan.
Per Desember 2014, Google menguasai 75,2 persen pencarian online, turun dari 79,3 persen dibanding tahun lalu. Ini adalah pangsa pasar terendah Google sejak tahun 2008.
Kendati demikian, Google tetap memimpin pasar pencarian online AS dengan margin yang besar. Sedangkan posisi kedua ditempati Microsoft Bing dengan 12,5 persen pangsa pasar, diikuti Yahoo dengan 10,4 persen.
Berbeda dengan Google, pangsa pasar Yahoo saat ini justru adalah pencapaian tertinggi perusahaan sejak 2009.
Chief Executive Officer (CEO) Yahoo, Marissa Mayer, telah berulang kali menegaskan bahwa pasar mesin pencari tetap menjadi fokus perusahaan di tengah dominasi Google. Yahoo memiliki 7,4 persen pangsa pasar setahun sebelumnya.
StatCounter mengatakan bahwa kebangkitan Yahoo bertepatan dimulainya kerjasama dengan Mozilla. Yahoo kini menjadi layanan default untuk pencarian online di browser Mozilla Firefox di AS, sejak Desember 2014.
"Langkah Mozilla telah memiliki dampak terhadap pencarian di AS," kata pimpinan StatCounter, Aodhan Cullen, seperti dilansir Business Insider, Minggu (11/1/2015).
Firefox adalah salah satu browser yang paling banyak digunakan di dunia, selain Google Chrome dan Microsoft Internet Explorer.
(din/dew) |
Tanpa Dokumen ke Malaysia, 11 TKI Diamankan BNP2TKI Posted: 10 Jan 2015 09:04 PM PST Sebelas tenaga kerja Indonesia (TKI) diamankan tim Pos Pelayanan Penempatan dan Perlindungan TKI (P4TKI) Entikong, Kabupaten Sanggau, Provinsi Kalimantan Barat (kalbar). Mereka diamankan di border perbatasan Entikong–Malaysia.
P4TKI Entikong mencegah keberangkatan 11 TKI itu pada Sabtu 10 Januari 2015, karena mereka tidak dibekali surat resmi sebagai TKI. Direktur Kerjasama dan Verifikasi Pelayanan Dokumen Deputi Penempatan Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI), Haposan Saragih menyatakan, pencegahan ini dilakukan bersama Kepala Balai Pelayanan Penempatan dan Perlindungan TKI (BP3TKI) Pontianak, Komisaris Besar Polisi Aminudin.
Haposan Saragih mengatakan, 11 TKI yang dicegah ini berasal dari Kabupaten Pontianak dan akan bekerja di sektor bangunan di Miri, Malaysia. "Para TKI ini berangkat hanya bermodalkan paspor. Tanpa disertai dokumen kelengkapan untuk bekerja," jelas Haposan, Minggu (11/1/2015).
Guna menanggulangi masalah TKI ilegal di wilayah perbatasan khususnya Entikong, Haposan mengusulkan perlu adanya Loket Terpadu Satu Pintu (LTSP).
Ia menjelaskan, hal ini tentu melibatkan banyak instansi yang tergabung dalam satgas pencegahan. LTSP dan satgas pencegahan ini, lanjut dia, dikoordinir oleh Pemda Sanggau. Disamping itu, ujar Haposan, diperlukan juga perwakilan Perusahaan Pengerah Tenaga Kerja Indonesia Swasta (PPTKIS) dan sarana kesehatan.
Usulan ini disambut baik Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Sanggau, Hendrikus Bambang, yang sedang melakukan kunjungan ke P4TKI Entikong.
"Pada prinsipnya saya menyambut baik usulan dari BNP2TKI dan akan memperjuangkan pembentukan LTSP dan Satgas. Selain itu saya berharap Pemda Sanggau berperan dalam pencegahan TKI Non Prosedural," pungkas Hendrikus Bambang.
Salah satu TKI, Adrianus mengaku berangkat ke Malaysia karena dijanjikan kerja sebagai buruh bangunan. "Saya dijanjikan bekerja oleh I sebagai buruh bangunan dengan gaji 30 ringgit Malaysia (RM). Ada seseorang (berinisial I) yang membuatkan paspor serta ongkos ke Malaysia. Saya tidak keluar uang sepeserpun, semua ditanggung oleh I," aku Adrianus. (Sun/Mut) |
MU Vs Southampton: Sengit Sejak Awal! Posted: 10 Jan 2015 09:02 PM PST Duel sengit akan terjadi antara Manchester United (MU) kontra Southampton nanti malam. Kemenangan akan membuat salah satu tim memperbesar peluang ke Liga Champions.
MU sudah tak terkalahkan dalam 10 laga terakhir di Liga Premier Inggris. Namun dalam dua laga terakhir mereka hanya mampu bermain imbang yakni melawan Tottenham dan Stoke City.
Saat ini kedua tim hanya berselisih satu poin di klasemen. Artinya jika MU kalah atau imbang maka posisi mereka akan tergusur oleh The Saints.
"Laga ini menjadi sulit bagi kami. Southampton punya tim yang sangat bagus," kata Louis van Gaal seperti dilansir Mirror.
"Tapi MU sedang menjalani proses perubahan saat ini. Dan semoga saja kami bisa menunjukkannya lawan Soton," katanya menambahkan.
Di sisi lain, Soton juga datang ke Old Trafford dengan kepercayaan diri tinggi. Mereka tak terkalahkan dalam empat laga terakhir di Liga Premier.
Terlebih manajer Ronald Koeman punya misi khusus di laga ini. Yakni membalas dendam kekalahan bulan lalu sekaligus mempermalukan rival abadinya, manajer MU, Louis van Gaal.
"Sangat menyenangkan jika kami mampu mengalahkannya. Van Gaal manajer yang hebat," kata Koeman.
Laga ini diprediksi akan sengit sejak menit awal. Bahkan bukan tak mungkin kemenangan akan ditentukan pada menit-menit jelang bubarnya laga. |
6 Cara Mudah Putihkan Gigi Tanpa 'Ribet' Posted: 10 Jan 2015 09:00 PM PST Tak hanya terlihat bagus dalam penampilan, pria yang memiliki gigi putih dan senyum yang menawan ternyata bisa menarik kaum hawa. Dalam sebuah penelitian yang dilakukan oleh Match.com diungkap bahwa 71 persen wanita menilai pria dari giginya. Artinya, hanya dengan senyum dengan gigi yang bersih dan putih akan jauh lebih menarik. Tapi bagaimana cara mendapatkan senyuman menawan dengan gigi putih? menurut dokter gigi Arthur Glosman, ada metode pemutihan yang lazim digunakan orang yaitu pasta gigi, obat kumur, gusi, dan perawatan profesional. Tapi sayangnya, tidak semua orang mampu merawat gigi karena mahal. Tenang, di sini Glosman mengungkap 6 cara sederhana untuk membuat gigi Anda lebih putih dari sebelumnya. Seperti dikutip Menshealth, Jumat (9/1/2015) berikut ulasannya:
1. Mengganti sikat gigi Senyum putih bisa semudah membuang sikat gigi bekas Anda. "Ganti sikat gigi Anda setiap tiga bulan, atau buang segera setelah Anda bulu sikatnya mulai menunduk. Cara ini akan membantu Anda menyikat gigi dengan benar sehingga gigi akan terlihat lebih bersih dan putih."
2. Sikat lidah Menyikat lidah bukan hanya bermanfaat untuk membersihkan mulut tapi juga menghindari bau napas. "Lidah adalah tempat menumpuknya bakteri sehingga bisa berisiko menyebabkan penyakit. Gunakan pembersih lidah khusus atau sikat gigi yang lembut."
3. Berkumur dengan cuka sari apel Meskipun tidak seefektif perawatan di klinik gigi, namun berkumur dengan cuka sari apel adalah cara alami untuk mempertahankan senyum yang sehat.
4. Makan buah-buahan mentah dan sayuran Makan buah-buahan, sayuran mentah akan melatih gigi Anda. Dr. Glosman mengatakan, Anda bisa makan kacang-kacangan, wortel mentah, apel, dan kembang kol sehingga membantu menjaga gigi Anda bersih dari noda atau plak yang menyebabkan gigi berlubang.
5. Berkumur dan minum air putih setelah makan jeruk Meskipun jeruk baik lemon, limau dan sebagainya baik untuk kesehatan karena mengandung vitamin C, namun buah ini mengandung asam yang dapat mengikis enamel gigi. Oleh sebab itu, pastikan untuk membilas mulut Anda dengan air segera setelah mengonsumsi makanan asam. |
Kazuya Kamenashi dan Kyoko Fukada Syuting Film Baru di Batam Posted: 10 Jan 2015 09:00 PM PST Baru-baru ini, dua artis asal Jepang baru saja merampungkan proses syuting yang dilaksanakan di kota Batam, Kepulauan Riau. Mereka adalah aktor sekaligus member grup idola KAT-TUN, Kazuya Kamenashi (28) serta aktris cantik Jepang yang cukup senior, Kyoko Fukada (32). Dilansir dari berbagai sumber dan media, selama lima pekan keduanya melakukan proses pengambilan gambar untuk film Jepang bertema aksi mata-mata berjudul 'Joker Game'. Sementara kabar rampungnya syuting baru tersiar awal tahun ini. Dalam film itu, Kyoko bermain sebagai seorang wanita misterius. Kepada pers belum lama ini, ia mengaku syuting di tempat yang jauh dari Jepang cukup melelahkan. Bahkan diakui olehnya bahwa proses kali ini memakan waktu cukup lama. Ditambah lagi, terdapat adegan ketika Kyoko dan Kamenashi harus bermesraan. Padahal di situ ada sekitar 1.600 orang penggemar yang mengunjungi lokasi syuting. Teriakan dari suara para penggemar pun tak bisa dihindarkan. Uniknya, adegan mesra itu mereka lakukan di atas jerami. Kazuya Kamenashi Senang dengan Perannya di Joker Games Sementara Kamenashi yang berperan sebagai seorang mata-mata, turut mengakui bahwa syuting filmnya sangat panjang dan membuat tubuhnya kelelahan. Tapi, ia menganggap hal itu sebagai pengalaman berharga bisa bermain di luar negerinya sendiri. Joker Game sendiri merupakan sebuah film adaptasi novel berjenis aksi mata-mata karya Yanagi Koji yang memenangkan penghargaan. Ceritanya memiliki latar belakang Perang Dunia II di sebuah kota di negara Asia tertentu. Konflik filmnya sendiri berputar pada sebuah organisasi pelatihan mata-mata bernama 'D Organization' yang didirikan oleh pihak militer. Mata-mata dari berbagai negara, seperti Jepang, Jerman, dan Uni Sovyet mengembangkan sebuah game mata-mata dengan menggunakan beberapa siasat yang melibatkan otak transendental mereka. Kamenashi berperan sebagai tokoh protagonis bernama Kato. Hadir juga Iseya Yusuke yang bermain sebagai Yuki, letnan kolonel yang mengambil kendali perintah dalam organisasi. Sementara itu Kyoko Fukada bermain sebagai Rin, wanita misterius yang merupakan nyonya dari seorang duta besar Amerika. "Saya telah membaca novelnya sebelum menerima peran ini. Saya memang ingin menjadi bagian dari film adaptasi tersebut. Jadi, saya sangat senang," ujar Kamenashi, dilansir dari TokyoHive, Kamis (9/1/2015). Kamenashi sendiri pernah mengaku bahwa ini adalah pertama kalinya ia melangsungkan proses syuting film di luar negeri. Ia juga melakukan latihan untuk sejumlah adegan aksi bersama orang-orang di luar negerinya. Joker Game disutradarai oleh Irie Yu yang sebelumnya pernah mengarahkan serial 'SR Saitama no Rapper'. Rencananya, film yang telah lama dinanti fans ini akan dirilis pada 31 Januari 2015 di bioskop seluruh Jepang. Powered by Telkomsel BlackBerry®
|
Daftar Pemain Persipura untuk ISL 2015 Posted: 10 Jan 2015 08:43 PM PST Empat pemain asing masuk dalam jajaran pemain Persipura squad 2015. Keempatnya adalah Bio Pauline Pierre, Lim Jun Sik, Lancine Kone dan Robertino Pungliara. Musim tahun ini, tim berjuluk Mutiara Hitam menargetkan menjadi juara pada laga ISL maupun AFC. Manajemen Persipura yakin bisa meraih gelar karena tahun ganjil selama ini selalu membawa keberuntungan bagi mereka. "Tahun ganjil merupakan tahun keberuntungan bagi Tim Persipura, sehingga tahun ini diharapkan mampu merebut juara ISL bahkan AFC. Bawa kembali nama baik Papua pada kancah nasional dan Internasional. Persipura memiliki empat bintang yang diperoleh dalam tahun ganjil yakni 2005, 2009, 2011 dan 2013 maka tahun 2015 akan menjadi lima bintang," kata M.R Kambu, Dewan Penasehat Persipura, Minggu (11/1/2015) Niat menjadi sang Jenderal untuk Mutiara Hitam juga diamini oleh Kapten Persipura, Boaz Solossa yang juga membacakan ikrar menjadi juara ISL dan AFC 2015 pada Launching 31 pemain Persipura yang digelar di Taman Imbi, Jayapura. Beberapa point dalam ikrar tersebut adalah akan bermain terbaik dan sungguh-sungguh untuk mewujudkan juara di nasional dan internasional. Pemain dan Manajeman akan menjadi contoh teladan baik, diluar dan didalam lapangan; menghargai sesama pemain, pengurus dan pendukung Persipura. Berikut adalah susunan pemain Persipura Jayapura 2015 : Kiper: Ferdiansyah, Dede Sulaiman, Celcius Gebze dan Euneke Pahabol Pemain Belakang: Bio Paulin Pierre, Ricardo Salampessy, Andri Iboi, Dominggus Fakdawer, Yohanis Tjoe, Fandry Imbiri, Yustinus Pae, Ruben Sanadi, Daniel Tata. Pemain Tengah: Izaac Wanggai, Gerard Pangkali, Imanuel Wanggai, Nelson Alom, Robertino Pugliara, Lim Jun Sik, Muhammad Tahir, Ronny Esar Beroperay, Fredy Isir. Pemain Depan: Ian Louis Kabes, Ferinando Pahabol, Lukas Mandowen, Ricky Kayame, Jaelani Ares Sibi, Lancine Kone, Zulham Zamrun, Christofer Sibi, Boaz TE Salossa. Pelatih kepala: Osvaldo Lessa Assisten pelatih: Mettu Dwaramuri Asisten pelatih: Chrisleo Yarangga Asisten pelatih fisik: Lidjo Nidyo Sousa. |
"Cerci Bodoh Tinggalkan Torino" Posted: 10 Jan 2015 08:38 PM PST Presiden Torino, Urbano Cairo menilai pemain AC Milan, Alessio Cerci bodoh. Hal itu diutarakan setelah Cerci memutuskan untuk meninggalkan Torino dan bergabung dengan Atletico Madrid. Cerci merupakan salah satu bintang milik Torino selama dua musim (2012-2014). Pada tenggat waktu tersebut, Cerci menjadi bintang dengan torehan 21 gol dari 71 laga. Penampilan yang apik tersebut lantas membuat juara Liga Spanyol, Atletico Madrid kepincut untuk meminangnya. Cerci pun tertarik dan hijrah ke Los Rojiblancos. Akan tetapi, bersama Atletico ia justru gagal menunjukkan permainan terbaiknya dan lebih banyak mengisi bangku cadangan sebelum akhirnya dipinjamkan ke AC Milan pada bursa transfer Januari 2015. Melihat fakta tersebut, Cairo memberikan komentarnya dengan menyebut Cerci seorang pemain yang bodoh sebelum pertandingan antara Torino melawan AC Milan di Stadion Olimpico, Senin (11/1/2015) berlangsung. "Saya tidak ingin menjualnya dan kenyataannya sebelum kami memasuki kamar ganti masing-masing, saya bercanda dengan Cerci dengan mengatakan bahwa ia seorang yang bodoh dan ia mengatakan pada saya 'Anda benar presiden'," kata Cairo seperti dikutip dari Sportmediaset. Lebih lanjut, selain mengomentari soal Cerci, Cairo juga memberikan komentar soal penampilan timnya kontra AC Milan. Pada pertandingan yang berkesudahan dengan skor 1-1 itu, Cairo menilai bahwa timnya tampil lebih baik dibanding Milan. "Saya melihat Torino sangat mendominasi ketika di babak pertama dengan banyak menciptakan peluang dan kemudian di babak kedua kami juga mampu membuat Milan tak bisa melewati garis tengah lapangan," pungkas Cairo. Baca juga: Hasil Liga Inggris: Chelsea-Liverpool Melaju, ManCity Tertahan Terlalu Egois, Hubungan Bale dan Ronaldo Merenggang? Tekad Membara Van Gaal Antar MU Taklukkan Dunia |
KRI Banda Aceh Kerahkan Tim Penyelam ke Lokasi Black Box AirAsia Posted: 10 Jan 2015 08:36 PM PST Di hari ke-15 pencarian korban dan pesawat AirAsia, Minggu (11/1/2014), 3 kapal melaporkan penemuan lokasi black box. Karena sinyal yang sama ditangkap 3 kapal sekaligus, hampir dipastikan lokasi black box AirAsia telah ditemukan.
"Kalau sudah 3 kapal melaporkan yang sama, kemungkinan besar itu lokasi black box. Sinyalnya cukup kuat," ungkap Deputi Kepala Bidang Teknologi Pengembangan Sumberdaya Alam Ridwan Djamaludin.
Lokasinya berada di 3 Derajat 37' 21" LS dan 109 Derajat 42' 42" BT, sementara titik koordinat penemuan ekor AirAsia berada di 3 Derajat 38' 36" S dan 109 Derajat 43' 42" T.
Pantauan Liputan6.com dari KRI Banda Aceh, tak hanya mengerahkan tim penyelam, kapal komando Tim Pencari AirAsia itu juga akan merapat ke titik koordinat tersebut. Selain memudahkan pemantauan, juga akan mempermudah tim penyelam.
Sementara kondisi cuaca di lokasi pencarian black box tersebut saat ini juga cukup cerah. Kecepatan angin dan tinggi gelombang pun bersahabat.
Tim penyelam gabungan TNI AL Sabtu kemarin berhasil mengangkat ekor AirAsia QZ8501 dari kedalaman laut 33 meter. Setelah melihat kondisi ekor pesawat, Panglima TNI Jenderal Moeldoko pesimis kotak hitam masih ada, dan menduga kotak perekam penerbangan itu terpisah.
"Posisi sempalan ekor itu sekarang berjarak sekitar 1,7 knotikelmil (sekitar 3 KM) dari ekor pesawat," ujar Panglima TNI Jenderal Moeldoko di KRI Banda Aceh, perairan Laut Jawa, Jumat 9 Januari 2015.
Namun Moeldoko akan terus mengerahkan anak buahnya untuk mencari kotak hitam dan badan pesawat. Ia yakin jenazah korban masih berada di badan pesawat AirAsia QZ8051. (Mut) |
5 Lokasi Terbaik Beli Rumah di Jakarta Posted: 10 Jan 2015 08:36 PM PST Sebagai ibukota negara, Jakarta adalah pusat pemerintahan dan ekonomi Indonesia. Kota ini disebut-sebut menjadi kota tersibuk se-Asia Tenggara.
Dari siaran resmi Lamudi, portal properti global di 28 negara, Jakarta, Minggu (11/1/2015), permasalahan paling akut di Ibukota negara ini adalah macet dan banjir.
Lahan atau tanah yang tersedia di Jakarta semakin tergerus. Kondisi ini memicu harga hunian di kota ini sebagai salah satu yang tertinggi di Asia. Namun, tinggal di Jakarta memiliki banyak keuntungan karena lokasinya yang strategis dan punya nilai historis.
Jika Anda ingin memiliki hunian di Jakarta, Lamudi telah menyusun daftar beberapa area yang bisa dipertimbangkan :
1. Menteng
Lokasi ini berada di Pusat Jakarta. Menteng merupakan salah satu lokasi strategis yang langsung mengarah ke beberapa pusat perekonomian, bisnis serta pemerintahan di Ibukota. Sejarahnya yang panjang juga menjadikan area ini bergengsi dan membuat harga properti di Menteng melambung tinggi.
2. Kuningan
Lokasinya dekat dengan pusat bisnis atau CBD, Kuningan. Area ini diminati banyak pekerja muda dan para ekspatriat. Apartemen dan kos-kosan menjadi jenis hunian yang mendominasi di daerah tersebut. Beberapa pusat perbelanjaan elit dan kelas menengah berdiri gagah di daerah ini seperti Kota Kasablanka, Lotte Avenue dan Mall Ambassador. Kemudahan akses itu dipilih banyak orang mempunyai hunian di wilayah Kuningan.
3. Cipete
Cipete adalah daerah penghubung dari banyaknya jalan arteri di Jakarta Selatan. Sehingga daerah ini mempunyai akses mudah ke mana saja baik menuju pusat kota maupun keluar kota seperti Bandung dan Puncak. Lokasinya juga dekat dengan Kemang yang notabene mempunyai banyak tempat berkumpul dan restoran ternama.
4. Permata Hijau
Meski wilayahnya tidak terlalu dekat dengan CBD, namun perumahan di kawasan Permata Hijau masih banyak yang tertutup oleh pepohonan dan perumahan dengan teras dan kebun yang luas. Hal ini bisa menjadi pergantian suasana bagi Anda yang bosan melihat gedung-gedung pencakar langit setiap hari.
5. Pantai Indah Kapuk
Kawasan ini adalah perumahan yang direncanakan dengan baik dan merupakan komunitas di Jakarta Utara. Area tersebut mempunyai semua yang dibutuhkan mulai dari pertokoan, pusat perbelanjaan, bangunan kantor, wahana permainan air (waterpark), pusat jajanan dan lainnya. Daerah Pantai Indah Kapuk juga bukan daerah rawan banjir meski berada di dekat laut Jawa. (Fik/Ahm) |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar