Sabtu, 08 Juni 2019

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Sempat Meroket, Harga Cabai Merah Keriting Mulai Turun

Posted: 08 Jun 2019 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sempat menginjak harga Rp 100 ribu per kilogram (kg), saat ini harga cabai merah keriting terpantau sudah mengalami penurunan yang cukup signifikan di Pasar Kecapi, Bekasi.

Salah satu pedagang sayur Sugeng (45) mengatakan, saat ini harga cabai merah keriting yang dijualnya berkisar Rp 70 ribu hingga Rp 80 ribu per kg yang sebelumnya mencapai lebih dari Rp 100 ribu per kg.

"Kemarin pas lebaran sampai Rp 100 ribu lebih soalnya enggak ada barangnya," ujar Sugeng pada Liputan6.com, Minggu (9/6/2019).

Pedagang sayur lainnya, Alex (56) tahun mengaku menjual cabai keriting Rp 60 hingga Rp 65 ribu per kg dari harga normalnya Rp 35 ribu per kg.

Hal ini berbeda dengan bawang merah. Saat ini harga bawang merah dan tomat masih tinggi. Menurut pengakuan pedagang sayuran Alex, saat ini harga bawang merah berkisar Rp 45 ribu hingga Rp 50 ribu per kg. Sementara, harga tomat Rp 20 hingga Rp 22 ribu per kg.

"Sudah semenjak lebaran, sebelumnya mah Rp 30 ribu samapai Rp 35 ribu per kg," jelas Alex.

Sementara itu harga bawang putih terpantau masih stabil Rp 45 ribu hingga Rp 50 ribu per kg.

 

Harga Jengkol dan Komoditas Sayuran Lainnya

Pedagang memilah jengkol di pasar induk Kramat Jati, Jakarta, Jumat (26/4). Kementerian Perdagangan siap menjaga harga dan ketersediaan barang kebutuhan pokok menjelang Puasa dan Lebaran 2019. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Sedangkan harga jengkol dan pete terpantau begitu mahal. Saat ini harga jengkol mencapai Rp 80 ribu per kg, yang sebelumnya hanya Rp 35 ribu per kg. Sementara harga pete yang biasanya dijualnya hanya Rp 2.000 per papan saat ini bisa mencapai Rp 20 ribu per papan.

"Harganya sudah naik sejak 15 hari puasa tapi semakin mahal, tapi kalau pete segitu ya karena lagi ngga musim. Bahkan sekarang aja enggak ada barangnya," jelas Sugeng.

Tidak hanya itu saja, harga tempe dan tahu juga terpantau mengalami peningkatan meskipun tidak terlalu signifikan yaitu Rp 1.000 hingga Rp 2.000. "Sekarang harga tempe yang dibungkus daun Rp 6 ribu, sebelumnya kan Rp 5 ribu per papan," ujar Sugeng.

Sementara harga komoditas sayuran lainnya tidak mengalami peningkatan yang begitu signifikan bahkan cenderung stabil.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Puncak Arus Balik Stasiun Pasar Senen dan Gambir Dimulai Hari Ini

Posted: 08 Jun 2019 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Puncak arus balik libur lebaran di Stasiun Pasar Senen dan Gambir, Jakarta Pusat, diprediksi akan berlangsung mulai hari ini, Minggu (9/6/2019).

Senior Manager Humas DAOP 1 Jakarta, Eva Chairunisa menyampaikan, untuk di Stasiun Pasar Senen tercatat akan ada 23.744 penumpang yang turun. Sementara di Stasiun Gambir ada 19.850 penumpang yang tiba.

"Puncak arus balik diprediksi akan mulai lebih padat pada Minggu 9 Juni 2019 atau H+3 sampai dengan 16 Juni 2019 atau H+10," tutur Eva dalam keterangannya.

Adapun pemudik yang berangkat meninggalkan Jakarta lewat Stasiun Pasar Senen dan Gambir pun tetap terbilang masih tinggi.

Tercatat hari ini ada sekitar 24.138 pemudik di Stasiun Pasar Senen. Jumlah tersebut masih di atas rata-rata penumpang harian pada waktu normal yakni berkisar 13 ribu sampai dengan 15 ribu per hari.

"Sementara untuk Stasiun Gambir hari ini masih tercatat ada sekitar 18.826 pemudik yang berangkat dari area Daop 1 Jakarta," jelas Eva.

Total mulai 26 Mei 2019 sampai dengan hari ini, PT KAI Daop 1 sudah memberangkatkan sekitar 381.572 pemudik dari Stasiun Pasar Senen dan sekitar 300.098 orang dari Stasiun Gambir.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Live Streaming Merlion Cup 2019 Timnas U-23 vs Filipina di Indosiar

Posted: 08 Jun 2019 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Timnas U-23 Indonesia gagal mengamankan tiket ke final Merlion Cup 2019 di Singapura. Pasalnya, di laga pertama tim asuhan Indra Sjafri ini kalah 1-2 dari Thailand, Jumat (7/6).

Dua gol kemenangan Thailand dicetak Promsupa (4') dan Ekanit Panya (11'). Sedangkan satu-satunya gol balasan Timnas U-23 Indonesia dicetak Witan Sulaeman pada menit ke-42.

Namun, perjuangan belum selesai. Timnas U-23 masih berksempatan menutup turnamen ini dengan predikat posisi ketiga.

Syaratnya, di laga terakhir sore ini, Timnas U-23 harus mampu mengalahkan Filipina. Filipina sendiri kalah 0-3 dari tuan rumah Singapura di laga pertama.

Live Streaming Merlion Cup 2019 Timnas U-23 vs Filipina di Indosiar bisa Anda saksikan mulai pukul 15.00 WIB. Dapatkan link Live Streaming Merlion Cup 2019 Timnas U-23 vs Filipina di Indosiar di halaman selanjutnya.

Link Live Streaming

Untuk link Live Streaming Merlion Cup 2019 Timnas U-23 vs Filipina di Indosiar silakan klik di sini...

Skuat Timnas U-23

Kiper

Satria Tama (Madura United), Nadeo Agra Winata (Borneo FC)

Belakang

Nurhidayat Haji Haris (Bhayangkara FC), Bagas Adi Nugroho (Bhayangkara FC), Asnawi Mangkualam Bahar (PSM Makassar), Dandi Maulana (Barito Putera), Muhammad Rifad Marasabessy (Tira Persikabo), Andy Setyo Nugroho (Tira Persikabo), Rachmat Irianto (Persebaya Surabaya), Samuel Christianson, Rizky Dwi Febrianto (Kalteng Putra)

Gelandang

Muhamad Luthfi Kamal Baharsyah (Mitra Kukar), Sani Riski Fauzi (Bhayangkara FC), Hanif Abdurrauf Sjahbandi (Arema FC), Hambali Tolib (Persela Lamongan), Feby Eka Putra (Persija Jakarta), Gian Zola Nasrulloh Nugraha (Persib Bandung), Witan Sulaeman (SKO Ragunan), Yakob Sayuri (Barito Putera)

Depan

Rafli Mursalim (Mitra Kukar), Septian Satria Bagaskara (Persik Kediri), M. Rafli (Arema FC)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

7 Singkatan Lucu Sajian Lebaran Ala Netizen Ini Bikin Ngakak

Posted: 08 Jun 2019 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Setelah berpuasa selama 30 hari lamanya, datangnya hari Lebaran jadi salah satu momen yang paling dinantikan. Ibaratnya sih hari Lebaran adalah hari kemenangan bagi umat muslim setelah menjalankan ibadah puasa selama satu bulan penuh.

Jauh sebelum Lebaran, orang-orang pasti telah disibukkan dengan mempersiapkan berbagai hal. Mulai dari baju baru, tunjangan hari raya, lontong opor ayam, hingga yang tak boleh ketinggalan ada kue Lebaran.

Ngomong-ngomong soal kue Lebaran, selain nastar dan teman-temannya, kue kaleng juga biasanya jarang absen ada di atas meja. Ya, selain varian biskuitnya yang banyak, usai Lebaran kaleng bekas biskuit tersebut bisa dimanfaatkan dengan baik.

Tidak hanya menjadi salah satu fenomena di hari raya, kue lebaran juga menjadi salah satu topik yang banyak dibahas oleh netizen Indonesia. Salah satunya #KueLebaranSambat yang banyak diunggah oleh netizen di akunTwitternya.

Berikut Liputan6.com rangkum 7 singkatan lucu soal kue Lebaran ala netizen yang bikin ngakak, Minggu (9/6/2019).

1. Kue semprong lambang kekuatan

Singkatan Lucu Soal Kue Lebaran Ala Netizen Ini Bikin Ngakak (sumber: Twitter/@mitanilam)

2. Katakan tidak pada mantan

Singkatan Lucu Soal Kue Lebaran Ala Netizen Ini Bikin Ngakak (sumber: Twitter/@gsp1209)

3. Selingkuh solusi mudah saat ini

Singkatan Lucu Soal Kue Lebaran Ala Netizen Ini Bikin Ngakak (sumber: Twitter/@citamahardika)

4. Nastar: Nasib cintaku sudah enggak wajar

Singkatan Lucu Soal Kue Lebaran Ala Netizen Ini Bikin Ngakak (sumber: Twitter/@luqmanhakimssi)

5. Hancur satu persatu

Singkatan Lucu Soal Kue Lebaran Ala Netizen Ini Bikin Ngakak (sumber: Twitter/@dearestuajalah)

6. Kue salju: Ku sadar dirimu hanyalah masa lalu

Singkatan Lucu Soal Kue Lebaran Ala Netizen Ini Bikin Ngakak (sumber: Twitter/@yudhidwi_)

7. Makan kacang mete: kadang cayang tapi dia matre

Singkatan Lucu Soal Kue Lebaran Ala Netizen Ini Bikin Ngakak (sumber: Twitter/honey)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menhub: Masyarakat Puas Mudik Lebaran 2019 Lancar

Posted: 08 Jun 2019 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Penyelenggaraan arus mudik tahun ini bisa dikatakan berjalan lebih lancar dibandingkan tahun sebelumnya. Sehingga pembangunan infrastruktur yang menghubungkan antarkota di Pulau Jawa maupun Sumatera berhasil mengurai kemacetan.

"Tahun 2019 merupakan suatu pembuktian bahwa pembangunan infrastruktur sangat berguna bagi masyarakat dari kota ke kota. Terbukti perjalanan mudik tahun ini dari Jakarta ke Semarang enam jam, Jakarta ke Solo 8 jam, Jakarta ke Surabaya kurang dari 10 jam. Hal yang sangat menggembirakan terutama bagi pemudik. Masyarakat puas karena mudik tahun ini lancar," ujar Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Rabu 5 Juni 2019.

Tidak hanya melalui segi infrastruktur, keberhasilan penyelenggaraan mudik tahun ini juga merupakan kerja sama yang baik antar pemangku kepentingan.

"Saya mengapresiasi kerja sama Pemerintah Pusat dengan Polri, Pemda yang turut membantu kelancaran mudik. Mereka bekerja dengan baik seperti tidak terjadi kemacetan di pasar tumpah, bahkan wilayah Nagrek yang biasanya macet, kemarin ini lancar," kata Menhub seperti dikutip dari Antara.

 

Mengenai angka kecelakaan lalu lintas disebutnya mengalami penurunan sekitar 60 persen dibanding tahun sebelumnya. Angka ini cukup menggembirakan, mengingat aspek keselamatan dapat ditingkatkan dalam perjalanan mudik 2019.

"Ada suatu data yang signifikan, yaitu angka kecelakaan menurun drastis mencapai 60 persen dibandingkan tahun lalu. Artinya isu-isu yang telah kita upayakan agar mudik berjalan lancar dan keamanan itu berhasil," jelasnya.

 

Tetap Waspada

Pengendara melintasi ruas tol Cijago Seksi II, Depok, Jawa Barat, Selasa (4/6/2019). Untuk mendukung kelancaran arus mudik Lebaran di wilayah Jawa Barat, Kementerian PUPR membuka ruas tol Cijago Seksi II secara fungsional dari gerbang tol Cisalak hingga Kukusan I. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Menhub Budi menambahkan, pengaturan di jalan tol, pengurangan motor melalui mudik gratis serta kegiatan pengecekan pada bus-bus turut serta mengurangi kecelakaan yang di jalan.

Namun, Menhub mengingatkan pemudik agar terus waspada terutama pada saat arus balik ke Jakarta.

"Biasanya sehabis berlibur kan capek, jaga terus kondisi badan. Istirahat dahulu jika sudah kelelahan," tuturnya.

Melalui data dari Kakorlantas, jumlah kecelakaan lalulintas tahun 2019 sebanyak 336 kejadian, turun dari tahun 2018 yang mencapai 831 kejadian. Untuk korban meninggal dunia tahun 2019 sebanyak 74 jiwa, sedangkan tahun 2018 mencapai 178 jiwa.

Sedangkan korban luka berat pada 2019 sebanyak 53 orang, turun dari tahun 2018 sebanyak 175 orang.

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Memantau Arus Balik Lebaran 2019 di Terminal Kampung Rambutan

Posted: 08 Jun 2019 09:41 PM PDT

Pemudik berdatangan di Terminal Bus Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Minggu (9/6/2019). Jumlah penumpang yang memasuki terminal Kampung Rambutan dalam arus balik Lebaran 2019 diperkirakan bakal memuncak pada Minggu (9/6) ini. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Pemudik berdatangan di Terminal Bus Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Minggu (9/6/2019). Jumlah penumpang yang memasuki terminal Kampung Rambutan dalam arus balik Lebaran 2019 diperkirakan bakal memuncak pada Minggu (9/6) ini. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sejumlah porter menawarkan jasa mengangkut barang bawaan pemudik di Terminal Bus Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Minggu (9/6/2019). Jumlah penumpang yang memasuki terminal Kampung Rambutan dalam arus balik Lebaran 2019 diperkirakan bakal memuncak pada Minggu (9/6) ini. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sejumlah porter menawarkan jasa mengangkut barang bawaan pemudik di Terminal Bus Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Minggu (9/6/2019). Jumlah penumpang yang memasuki terminal Kampung Rambutan dalam arus balik Lebaran 2019 diperkirakan bakal memuncak pada Minggu (9/6) ini. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Penumpang turun dari bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Minggu (9/6/2019). Jumlah penumpang yang memasuki terminal Kampung Rambutan dalam arus balik Lebaran 2019 diperkirakan bakal memuncak pada Minggu (9/6) ini. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Penumpang turun dari bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) di Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Minggu (9/6/2019). Jumlah penumpang yang memasuki terminal Kampung Rambutan dalam arus balik Lebaran 2019 diperkirakan bakal memuncak pada Minggu (9/6) ini. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Pemudik membawa barang bawaan setibanya di Terminal Bus Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Minggu (9/6/2019). Jumlah penumpang yang memasuki terminal Kampung Rambutan dalam arus balik Lebaran 2019 diperkirakan bakal memuncak pada Minggu (9/6) ini. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Pemudik membawa barang bawaan setibanya di Terminal Bus Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Minggu (9/6/2019). Jumlah penumpang yang memasuki terminal Kampung Rambutan dalam arus balik Lebaran 2019 diperkirakan bakal memuncak pada Minggu (9/6) ini. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sejumlah pemudik berjalan keluar terminal setibanya di Terminal Bus Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Minggu (9/6/2019). Jumlah penumpang yang memasuki terminal Kampung Rambutan dalam arus balik Lebaran 2019 diperkirakan bakal memuncak pada Minggu (9/6) ini. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sejumlah pemudik berjalan keluar terminal setibanya di Terminal Bus Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Minggu (9/6/2019). Jumlah penumpang yang memasuki terminal Kampung Rambutan dalam arus balik Lebaran 2019 diperkirakan bakal memuncak pada Minggu (9/6) ini. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sejumlah porter menawarkan jasa mengangkut barang bawaan pemudik di Terminal Bus Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Minggu (9/6/2019). Jumlah penumpang yang memasuki terminal Kampung Rambutan dalam arus balik Lebaran 2019 diperkirakan bakal memuncak pada Minggu (9/6) ini. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sejumlah porter menawarkan jasa mengangkut barang bawaan pemudik di Terminal Bus Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Minggu (9/6/2019). Jumlah penumpang yang memasuki terminal Kampung Rambutan dalam arus balik Lebaran 2019 diperkirakan bakal memuncak pada Minggu (9/6) ini. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sejumlah pemudik berjalan keluar terminal setibanya di Terminal Bus Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Minggu (9/6/2019). Jumlah penumpang yang memasuki terminal Kampung Rambutan dalam arus balik Lebaran 2019 diperkirakan bakal memuncak pada Minggu (9/6) ini. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sejumlah pemudik berjalan keluar terminal setibanya di Terminal Bus Kampung Rambutan, Jakarta Timur, Minggu (9/6/2019). Jumlah penumpang yang memasuki terminal Kampung Rambutan dalam arus balik Lebaran 2019 diperkirakan bakal memuncak pada Minggu (9/6) ini. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lawan Filipina, Timnas Indonesia U-23 Punya Rekor Mentereng

Posted: 08 Jun 2019 09:35 PM PDT

Jakarta - Timnas Indonesia U-23 memburu kemenangan dalam ajang Merlion Cup 2019 sore ini. Terlebih lawan Garuda Muda terbilang mudah yakni Filipina.

Pertemuan ini terjadi karena kedua tim sama-sama kalah pada pertandingan pertama (7/6/2019). Timnas Indonesia U-23 menyerah 1-2 dari Thailand, sedangkan Filipina dikalahkan Singapura dengan skor 3-0.

Pertandingan ini menjadi pertemuan pertama dalam 2019. Pada Piala AFF U-22 2019 dan Kualifikasi Piala AFC U-23 2020 Timnas Indonesia U-23 dan Filipina berbeda grup sehingga tak sempat bertemu.

Namun, Filipina punya catatan buruk sepanjang 2019 yakni belum pernah menang. Junior Azkals terakhir memetik kemenangan pada 15 Agustus 2017 ketika mengalahkan Kamboja dengan skor 2-0 pada SEA Games Kuala Lumpur.

Sementara itu, Timnas Indonesia U-23 bukan lawan yang asing buat Filipina. Pada pertemuan terakhir di SEA Games 2017, Filipina kalah 0-3 dari Indonesia yang ketika itu diasuh Luis Milla.

 

Bergantung 3 Pemain

Merlion Cup 2019 - Indonesia Vs Filipina

Pada Merlion Cup 2019, Filipina masih mengandalkan mayoritas pemain yang tampil di Kualifikasi Piala AFC U-23 2020. Tim ini masih diasuh pelatih Anto Gonzales.

Sosok Anto Gonzales sudah tidak asing di kancah sepak bola Filipina. Pria 38 tahun itu merupakan mantan pemain Timnas Filipina dan pernah sejenak menukangi Azkals pada 2018.

Filipina diyakini masih akan bergantung pada tiga pemain, yakni Dylan de Bruycker di lini tengah. Sementara itu, di lini depan Junior Azkals masih akan mengandalkan Javier Gayos dan Kintaro Miyagi.

Laga melawan Timnas Indonesia U-23 di Merlion Cup 2019 bisa menjadi tolok ukur kesiapan Filipina. Apalagi mereka akan menjadi tuan rumah SEA Games 2019.

Sumber: Bola.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cantik Memikat Istri Mesut Ozil yang Pernah Jadi Miss Turki

Posted: 08 Jun 2019 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pemain sepakbola asal Jerman, Mesut Ozil, sedang berbahagia. Pesepakbola andalan klub asal Inggris, Arsenal ini mengakhiri masa lajangnya dengan menikah tunangannya, Amine Gulse.

Sosok Gulse sudah cukup dikenal di dunia model. Ia merupakan mantan ratu kecantikan Turki. Pernikahan mereka berlangsung di Istanbul, Turki, Jumat, 6 Juni 2019, waktu setempat.

Pernikahan keduanya cukup megah karena dihadiri oleh Presiden Turki, Recep Tayyep Erdogan. Lalu, seperti apa sosok perempuan yang sudah menaklukkan hati Ozil?

Dilansir dari dream dan Celebrities Form, Ozil diketahui sudah sekitar dua tahun menjalin hubungan dengan perempuan cantik berambut hitam tersebut.  Hubungan mereka diketahui dari berbagai unggahan sang pesepakbola di akun Instagramnya.

Gulse bukan perempuan biasa. Ia merupakan seorang aktris berdarah Swedia-Turki. Dia lahir dan tumbuh besar di Gothenburg, Swedia. Ibunya berdarah Turki dan sang ayah berasal merupakan orang berdarah Irak-Turki.

Usia Gulse terpaut lima tahun dari Ozil, lahir pada 30 April 1993. Ia pindah ke Istanbul untuk mengadu nasib sampai akhrinya berhasil menjadi aktris dan model sejak 2014.

Aktris dan Model

Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan (kedua kanan) menghadiri pernikahan gelandang Arsenal asal Jerman, Mesut Ozil dan Amine Gulse di sebuah hotel mewah di Istanbul, Jumat (7/6/2019). Presiden Erdogan mendapat peran istimewa dengan menjadi pendamping Ozil. (TURKISH PRESIDENTIAL PRESS SERVICE/AFP)

Usai memenangkan ajang Miss Turki pada 2014, Gulse debutnya sebagai aktris lewat serial Asla Vazgecmen pada 2015. Perempuan muslim itu tinggal di Istanbul, Turki. Dia bekerja sebagai artis dan model.

Gulse juga menjadi brand ambassador beberapa produk terkenal, seperti perusahaan ritel fesyen olahraga, Deichmann. Gulse juga sempat mengikuti ajang Miss World 2014 tapi tak berhasil masuk babak final.

Setelah berpacaran dengan Ozil pada 2017, mereka memutuskan untuk bertunagan dan kemudian menikah. Pernikahan tersebut berlangsung di Hotel Bosporus, salah satu hotel termahal di Istanbul.

Ozil yang berdarah Turki mengkonfirmasi pernikahannya di media sosial pada Kamis, 6 Juni 2019. Dia mengatakan akan membiayai opersi 1.000 anak yang kurang beruntung sebagai tanda pernikahannya.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Chacha Federica Kabarkan Fitri Tropica Sedang Hamil

Posted: 08 Jun 2019 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Setelah lima tahun membina rumah tangga dengan Irvan Hanafi, Fitri Tropica saat ini dikabarkan tengah hamil. Kabar tersebut disampaikan oleh sahabat Fitiri Trioica, Chacha Frederica, melalui akun Instagram pribadinya.

Dalam unggahannya, Chacha Federika mengisyaratkan kalau Fitri Tropica sedang berbadan dua.

"Buu @fitrop MasyaAllah 😭😭😭 terharuu happy bgt pas di ksh tau kalau ternyataaaa ................. πŸ‘ΆπŸ» InsyaAllah Allah menitipkan ciptaanNya kepada ibu Fitri dan bapak Toge... Selalu terharu gak tau kenapa aku selalu jadi org yg pertama2 tau kalau sahabat2 aku hamil," tulis Chacha Federica dalam keterangan foto unggahannya bersama Fitri Tropica.

Foto Instagram

Chacha Federica ikut bahagia dengan kabar kehamilan Fitri Tropica. Ia juga mendoakan agar bayi yang tengah dikandung Fitri selalu sehat dan dalam lindungan Allah.

"Aku memang bukan orang tua kandung bayi2 tersebut.. tapi begtu tau ada calon manusia MasyaAllah yg Allah titipkan di rahim2 sahabatku .. aku aja speechless ... gak ngerti deh klo org tua nya beneran gmn rasanya," kata Chacha.

"Aku doakan yg terbaik yaa ibu @fitrop Allah ksh titipan yg MasyaAllah sehat lahir batin, selamat mulia dunia akhirat, manfaat bagi Agama Islam Nusa dan Bangsa dan di tetapkan iman islamnya bagi anak2 dma keturunannya hingga akhir hayatnya .. Aamiin ya Rabb," tutupnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Marco Giampolo Selangkah Lagi Tangani AC Milan

Posted: 08 Jun 2019 09:20 PM PDT

Milan - Manajemen AC Milan segera merekrut Marco Giampolo sebagai pelatih baru. Bahkan perkenalan pelatih Sampdoria itu akan dilakukan dalam waktu dekat.

I Rossoneri harus mencari pelatih baru pada bursa transfer musim panas tahun ini. Pasalnya, Gennaro Gattuso telah memutuskan untuk mundur dari jabatan pelatih AC Milan.

Sejauh ini, kandidat pelatih baru Milan masih mengambang. Manajemen Il Diavolo Rosso disebut masih belum menentukan siapa pilihan pertama untuk menjadi juru taktik pada musim depan.

AC Milan ternyata sudah mengantongi satu nama untuk menjadi pelatih anyar. I Rossoneri disebut akan bekerja sama dengan Marco Giampaolo mulai musim depan.

Seperti dilansir Calciomercato, Giampaolo menjadi prioritas Milan setelah melihat performa Sampdoria dalam tiga musim terakhir. Sejak ditangani Giampaolo, Il Samp tampil konsisten.

Pada musim perdana sebagai pelatih Sampdoria, pria 51 tahun tersebut berhasil membawa timnya finis di peringkat 11 klasemen Serie A. Lalu musim berikutnya di urutan 10, dan musim ini Sampdoria menempati peringkat sembilan.

Selain itu, AC Milan tertarik dengan Marco Giampaolo karena sukses membuat Sampdoria tampil atraktif pada musim ini, di mana mereka berhasil mencetak 60 gol dalam satu musim. Oleh karena itu, Milan diyakini akan semakin tajam jika diasuh Giampaolo.

Kontrak Jangka Pendek

Marco Giampaolo Calon Kuat Pelatih AC Milan (Ist)

Rencananya, AC Milan hanya akan menawarkan kontrak berdurasi pendek kepada Marco Giampaolo. Sang pelatih hanya diberikan kontrak berdurasi dua tahun di San Siro.

Namun, durasi kerja ini bisa diperpanjang jika sang pelatih memberikan prestasi yang bagus untuk I Rossonerri. Giampaolo juga memiliki target yang cukup besar di AC Milan.

Dia diharapkan bisa membawa Kryzstof Piatek dan kolega kembali bermain di Liga Champions musim depan.

Sumber: Bola.net

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Arus Balik di Tol Cikarang Lancar, Kecepatan Kendaraan 60-70 Km/Jam

Posted: 08 Jun 2019 09:18 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kepolisian menyebut, lalu lintas arus balik Lebaran 2019 di sekitar Tol Cikarang, Jawa Barat ramai lancar pada H+4 Lebaran, Minggu (9/6/2019). Kendaraan dapat memacu kecepatan antara 60 hingga 70 km/jam.

"Lalu lintas di eks Gerbang Tol Cikarang Utama mengarah Cikampek dan sebaliknya situasi lancar. Kecepatan rata-rata 60 sampai dengan 70 km per jam dengan adanya contraflow di Km 47 sampai dengan Km 29 arah Jakarta mulai pukul 14.10 WIB," kata Kasubdit Gakum Polda Metro Jaya Kompol Muhammad Nasir dalam keterangan tertulis, Minggu.

Sementara itu, kendaraan yang keluar masuk Tol Cililitan turun sebanyak 14.435 kendaraan atau 21 persen. Di mana pada 2018 kendaraan masuk mencapai 69.225 unit, sedangkan pada 2019 hanya 54.790 unit.

"Kalau di Cikunir pada 2018 kendaraan masuk 39.202 unit, 2019 kendaraan masuk 49.318 unit, ini naik 10.116 atau 26 persen. Namun hal ini tidak ada kepadatan baik arus lalu lintas dari arah Jakarta menuju Cikampek maupun sebaliknya," katanya.

"Kalau Tomang naik juga, namun hanya 13 persen. 2018 Kendaraan yang masuk 36.721 unit, 2019 itu 41.415 unit," sambungnya.

Selain itu, katanya, kendaraan yang melintasi gerbang Tol Halim meningkat 5 persen dari 2018. Sedangkan, penurunan terlihat jelas terjadi di Gerbang Tol Meruya.

"Di Meruya 2018 kendaraan masuk 33.543 unit. 2019 Kendaraan masuk 18.028 unit. Ini ada penurunan sebanyak 15.515 atau 46 persen," tuturnya memungkasi.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Sisa-sisa Kejayaan Rumah Makan di Pantura

Posted: 08 Jun 2019 09:17 PM PDT

Debu mengotori meja dan kursi di sebuah rumah makan yang sudah tutup di Jalur Pantura, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Banyak rumah makan yang bangkrut sejak pemudik lebih memilih melalui Jalan Tol Cipali yang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Debu mengotori meja dan kursi di sebuah rumah makan yang sudah tutup di Jalur Pantura, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Banyak rumah makan yang bangkrut sejak pemudik lebih memilih melalui Jalan Tol Cipali yang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Kondisi bangunan rumah makan yang tak lagi beroperasi di Jalur Pantura, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Setelah beroperasinya jalan Tol Cipali yang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa menyebabkan bisnis rumah makan di kawasan itu gulung tikar akibat sepinya pengunjung (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Kondisi bangunan rumah makan yang tak lagi beroperasi di Jalur Pantura, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Setelah beroperasinya jalan Tol Cipali yang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa menyebabkan bisnis rumah makan di kawasan itu gulung tikar akibat sepinya pengunjung (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Kondisi bangunan rumah makan yang tak lagi beroperasi di Jalur Pantura, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Setelah beroperasinya jalan Tol Cipali yang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa menyebabkan bisnis rumah makan di kawasan itu gulung tikar akibat sepinya pengunjung (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Kondisi bangunan rumah makan yang tak lagi beroperasi di Jalur Pantura, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Setelah beroperasinya jalan Tol Cipali yang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa menyebabkan bisnis rumah makan di kawasan itu gulung tikar akibat sepinya pengunjung (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Puing bangunan rumah makan yang lama ditinggalkan di Jalur Pantura, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Setelah beroperasinya jalan Tol Cipali yang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa menyebabkan bisnis rumah makan di kawasan itu gulung tikar akibat sepinya pengunjung. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Puing bangunan rumah makan yang lama ditinggalkan di Jalur Pantura, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Setelah beroperasinya jalan Tol Cipali yang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa menyebabkan bisnis rumah makan di kawasan itu gulung tikar akibat sepinya pengunjung. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Ilalang dan rumput liar menutupi bangunan yang dulunya rumah makan di Jalur Pantura, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Banyak rumah makan yang bangkrut sejak pemudik lebih memilih melalui Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) yang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Ilalang dan rumput liar menutupi bangunan yang dulunya rumah makan di Jalur Pantura, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Banyak rumah makan yang bangkrut sejak pemudik lebih memilih melalui Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) yang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Kondisi bangunan rumah makan yang tak lagi beroperasi di Jalur Pantura, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Setelah beroperasinya jalan Tol Cipali yang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa menyebabkan bisnis rumah makan di kawasan itu gulung tikar akibat sepinya pengunjung (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Kondisi bangunan rumah makan yang tak lagi beroperasi di Jalur Pantura, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Setelah beroperasinya jalan Tol Cipali yang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa menyebabkan bisnis rumah makan di kawasan itu gulung tikar akibat sepinya pengunjung (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Kondisi salah satu rumah makan yang sudah tutup di Jalur Pantura, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Setelah beroperasinya jalan Tol Cipali yang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa menyebabkan bisnis rumah makan di kawasan tersebut gulung tikar akibat sepinya pengunjung. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Kondisi salah satu rumah makan yang sudah tutup di Jalur Pantura, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Setelah beroperasinya jalan Tol Cipali yang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa menyebabkan bisnis rumah makan di kawasan tersebut gulung tikar akibat sepinya pengunjung. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Seorang pria tidur di bekas rumah makan yang lama ditinggalkan di Jalur Pantura, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Banyak rumah makan yang bangkrut sejak pemudik lebih memilih melalui Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) yang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Seorang pria tidur di bekas rumah makan yang lama ditinggalkan di Jalur Pantura, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Banyak rumah makan yang bangkrut sejak pemudik lebih memilih melalui Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) yang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Pintu rumah makan yang telah tutup terikat besi di Jalur Pantura, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Setelah beroperasinya jalan Tol Cipali yang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa menyebabkan bisnis rumah makan di kawasan itu gulung tikar akibat sepinya pengunjung. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Pintu rumah makan yang telah tutup terikat besi di Jalur Pantura, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Setelah beroperasinya jalan Tol Cipali yang merupakan bagian dari Tol Trans Jawa menyebabkan bisnis rumah makan di kawasan itu gulung tikar akibat sepinya pengunjung. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Putus, Ini 6 Momen Manis Bradley Cooper dan Irina Shayk Selama Empat Tahun

Posted: 08 Jun 2019 09:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Pemain film "A Star is Born" Bradley Cooper dan kekasihnya Irina Shayk memutuskan untuk mengakhiri hubungan asmara setelah empat tahun bersama. Dilansir People, aktor tampan 44 tahun, dan supermodel Rusia ini mulai berkencan sejak 2015.

Hubungan asmara pasangan ini memang jarang diperlihatkan di depan publik. Tak ayal, pasangan ini jarang sekali terlihat tampil bersama di acara-acara resmi. Bahkan, keduanya baru terlihat berjalan bersama di acara resmi saat menghadiri Met Gala 2018. 

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, 6 momen manis Bradley Cooper dan Irina Shayk selama empat tahun bersama, Minggu (9/6/2019). 

1. Momen manis Bradley dan Irina saat menghadiri Met Gala 2018

Bradley-Irina (Sumber: Instagram/bradleycooper__original)

2. Keduanya terlihat kompak dan mesra saat menghadiri Oscar 2019 di Dolby Theatre, Los Angeles.

Bradley-Irina (Sumber: Instagram/bradleycooper__original)

3. Tak hanya itu saja, pasangan yang telah empat tahun bersama ini juga hobi menonton pertandingan tenis

Bradley-Irina (Sumber: Instagram/bradleycooper__original)

4. Keduanya telah dikaruniai putri cantik Lea De Seine yang lahir pada Maret 2017 silam

Bradley-Irina (Sumber: Instagram/bradleycooper__original)

5. Hubungan asmara aktor dan model 33 tahun ini memang jarang diperlihatkan di depan publik

Bradley-Irina (Sumber: Instagram/bradleycooper__original)

6. Sebelumnya, Cooper dan Gaga dikabarkan tengah menjalin asmara namun Gaga dengan tegas membantah gosip tersebut.

Bradley-Irina (Sumber: Instagram/bradleycooper__original)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemerintah Buka 254.173 Lowongan CPNS dan PPPK di 2019, Berikut Rinciannya

Posted: 08 Jun 2019 09:11 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah kembali membuka rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk tahun anggaran 2019. Pada tahun ini, alokasi CPNS dan PPPK yang akan dibuka sebesar 254.173 formasi.

Kepala Biro Humas Badan Kepegawaian Negara (BKN) Muhammad Ridwan mengatakan, rekrutmen CPNS dan PPPK tersebut sesuai dengan Keputusan Menteri (Kepmen) Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Nomor 12 Tahun 2019 tentang Kebutuhan Pegawai ASN Tahun Anggaran 2019.

"Info tersebut benar, berdasarkan Kepmen PANRB 12/2019," ujar dia saat berbincang dengan Liputan6.com di Jakarta, Minggu (9/6/2019).

Dia menjelaskan, kebutuhan pegawai aparatur sipil negara secara nasional untuk tahun anggaran 2019 sebanyak 254.173 formasi. Jumlah tersebut terbagi untuk pemerintah pusat dan daerah.

Untuk pemerintah pusat, dialokasikan sebanyak 46.425 formasi dengan rincian, CPNS sebanyak 23.213 formasi di mana untuk pelamar umum sebanyak 17.519 formasi dan dari sekolah kedinasan sebanyak 5.694 formasi. Sedangkan untuk PPPK yang akan diisi dari eks tenaga honorer ketegori II (THK-II) dan honorer sebanyak 23.212 formasi.

Sementara untuk pemerintah daerah, dialokasikan sebanyak 207.748 formasi, dengan rincian yaitu untuk CPNS sebanyak 62.324 formasi yang akan diisi dari pelamar umum sebanyak 62.249 formasi dan dari sekolah kedinasan (STTD) sebanyak 75 formasi. Sedangkan untuk PPPK yang akan diisi dari eks tenaga honorer ketegori II (THK-II) dan honorer sebanyak 145.424 formasi.

Dengan demikian, lanjut Ridwan, secara total baik untuk pemerintah pusat dan daerah maupun untuk kebutuhan CPNS dan PPPK di 2019 mencapai 254.173 formasi.

"Iya (254.173), untuk pusat dan daerah," tandas dia.

 

Siap-Siap, Pemerintah Buka 98 Ribu Lowongan PPPK Usai Lebaran

Jumlah tersebut sama berati 15 persen dari keseluruhan PNS Pemprov Papua tidak memiliki disiplin.

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Syafruddin mengatakan, pemerintah akan membuka kembali penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK/P3K) sisa kuota tahun ini sebesar 98.000 lowongan. Pada 2019, pemerintah menyediakan kuota PPPK sebanyak 150.000.

"P3K 150.000 sudah berjalan P3K, itu sudah direkrut sekitar 52.000 yang lalu di bulan Januari. Jadi nanti ada selanjutnya lagi untuk P3K," ujar Syafruddin di Kantornya, Jakarta, Senin (27/5/2019).

Syafruddin melanjutkan, pembukaan PPPK akan didahulukan usai Lebaran. Sementara pembukaan seleksi Pegawai Negeri Sipil (PNS) akan dilakukan pada Oktober 2019.

"Kalau P3K nanti habis Lebaran ini. PNS nya nanti triwulan ke empat, bulan oktober, (lowongannya) 100.000," ujar dia. 

Lebih lanjut, dia menambahkan, perekrutan PPPK tersebut akan lebih banyak menyasar tenaga guru dan juga kesehatan. Hal tersebut merupakan upaya untuk mengisi kuota yang masih kosong ketika perekrutan dilakukan pada Januari lalu. 

"P3K belum banyak masih lanjutan kemarin. Nanti kembali lagi ke guru, dan tenaga-tenaga kesehatan, tenaga-tenaga teknis nanti itu," tandasnya.

Tak Ada PNS BKN yang Gunakan Mobil Dinas untuk Mudik

Mobil Dinas ASN Pemkot Bogor. (Achmad Sudarno)

Badan Kepegawaian Negara (BKN) memastikan tidak ada Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan BKN yang menggunakan kendaraan dinas untuk mudik pada Lebaran 2019.

Kepala Biro Humas BKN, Mohammad Ridwan mengatakan, sebelumnya BKN telah mengeluarkan larangan kepada PNS di internal BKN untuk menggunakan kendaraan dinas dan menerima gratifikasi Lebaran.

"Di internal BKN sudah ada larangan penggunaan mobil dinas dan larangan menerima gratifikasi. Langkah ini diikuti sebagian instansi pusat dan daerah. KPK sendiri memiliki pemikiran yang sama dengan BKN," ‎ujar dia saat berbincang dengan Liputan6.com di Jakarta, Kamis (6/6/2019).

Menurut dia, para pegawai BKN juga telah mengerti alasan mengapa ada larangan penggunaan mobil dinas untuk kepentingan pribadi seperti mudik Lebaran.

"Rasa-rasanya kok ya enggak tega mau pakai mobil dinas. Terasa tidak pas," kata dia.

Untuk memastikan para PNS-nya tidak menggunakan mobil dinas, lanjut Ridwan, pihaknya telah mendata semua mobil dinas di lingkungan BKN dan memarkirnya di tempat khusus.

"Kalau di BKN Pusat, mobil dinas sudah di data di pool. Tak mungkin bisa dipakai, demikian pula di Kantor Regional (Kanreg) BKN," tandas dia.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Setelah 16 Tahun Menghilang, Buronan Paling Dicari di Inggris Berhasil Ditangkap

Posted: 08 Jun 2019 09:02 PM PDT

Liputan6.com, Valetta - Baru-baru ini, salah satu buronan paling dicari oleh penegak hukum Inggris berhasil ditangkap di Malta, sebuah kota di Eropa.

Buronan tersebut disebut bertanggung jawab atas pembunuhan brutal terhadap seorang pria di rumah pertanian Cheshire, Inggris. Pelariannya berakhir setelah 16 tahun.

Dikutip dari The Guardian pada Minggu (9/6/2019), para detektif Inggris memburu Christopher Guest More Jr (41) sejak dia meninggalkan negara itu, tak lama setelah pembunuhan Brian Waters pada 19 Juni 2003.

Korban berusia 44 tahun itu disiksa dan dipukuli hingga tewas di depan dua anaknya yang sudah dewasa di Burnt House Farm di Tabley, dekat Kota Knutsford.

Tidak hanya diburu untuk diinterogasi sehubungan dengan kematian Waters, otoritas hukum Inggris juga menuduh More terlibat percobaan pembunuhan terhadap orang kedua, serta penyerangan terhadap korban lainnya di tempat kejadian.

Inggris memasukkan More ke dalam daftar buronan paling dicari di Eropa pada bulan April lalu.

Badan Kriminalitas Nasional (NCA) mengatakan More ditangkap di daerah Swieqi, di utara pulau Malta, dengan surat perintah penangkapan Eropa pada Kamis malam. Ia berhasil dibekuk dalam operasi bersama dengan pihak berwenang setempat.

Manajer Regional NCA Graham Roberts mengatakan: "Kami sangat senang bahwa setelah hampir 16 tahun melarikan diri dari penegakan hukum, Christopher Guest More Jr telah ditangkap dan sekarang harus kembali ke Inggris."

"Sudah banyak buronan yang berhasil kami tangkap, dari total 96 daftar paling dicari, kini tersisa 12 lagi yang masih berusaha menghindari hukum," lanjut Roberts menjelaskan.

Proses Ekstradisi Dimulai Hari Sabtu

Ilustrasi (iStock)

Menurut Roberts, NCA telah mendukung pihak berwenang Cheshire untuk terus mengembangkan penyelidikan mereka terhadap kasus pembunuhan terkait.

"Kami terus memberikan dukungan denagn beberapa kemampuan spesialis kami, dan jaringan petugas internasional yang kami punya," ujar Roberts.

"Kami telah menunggu sangat lama untuk saat ini. Kami tidak akan pernah menyerah dalam perburuan. Para buronan lain harus benar-benar melihat ini, dan ingat betapa uletnya penegakan hukum Inggris," lanjutnya memperingatkan.

Proses ekstradisi More dimulai pada hari Sabtu ketika ia muncul di pengadilan di ibu kota Malta, Valetta.

Dia telah ditahan selama sidang berikutnya pada hari Senin.

Matt Burton, asisten kepala polisi di Cheshire constabary, mengatakan: "Tekad kami untuk menemukan Christopher Guest More Jr tidak goyah dan selama bertahun-tahun, kami tetap berkomitmen untuk menemukannya."

"Perkembangan terakhir ini menyoroti hubungan kerja yang erat antara pihak keamanan Cheshire dan NCA, bersama dengan lembaga penegak hukum di luar negeri, dan saya ingin mengucapkan terima kasih kepada kolega atas semua bantuan mereka," pungkasnya.

Melibatkan Tiga Mantan Jurnalis BBC

Ilustrasi Penyekapan (iStockphoto)​

Sementara itu, tiga orang mantan jurnalis investigasi BBC, yakni James Raven (60), Otis Matthews (41), dan John Wilson (69), dijatuhi hukuman seumur hidup setelah dinyatakan bersalah terlibat dalam pembunuhan Waters.

More, yang juga mengaku sebagai seorang jurnalis investigasi, diduga telah bersama ketiga pria tersebut saat mendatangi sebuah properti terlantar, tempat Waters mengelola pertanian ganja.

Kala itu, mereka disebut berusaha menagih utang terkait perdagangan obat-obatan terlarang.

Waters diikat ke kursi dan dipukuli di depan putranya Gavin, yang juga diserang, dan putrinya Natalie, yang baru berusia 21 tahun dan ditahan di bawah todongan senjata.

Waters dianiaya selama kurang lebih tiga jam.

Menurut hasil otopsi yang dibeberkan di pengadilan Kota Chester pada 2004 silam, penganiayaan tersebut menyebabkan 123 luka di sekujur jasad Waters.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3: Potret Kocak Perubahan Sebelum Vs Setelah Lebaran

Posted: 08 Jun 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Umat muslim baru saja merayakan hari kemenangan atau Idul Fitri 1440 H, setelah menjalankan puasa selama sebulan penuh. Tentu momen Lebaran sangat dinantikan, selain bisa berkumpul bersama keluarga besar dan kerabat, Lebaran juga identik dengan tradisi dan makanan khasnya.

Di Indonesia sendiri, masyarakat di berbagai daerah memiliki makanan khas ketika Lebaran tiba. Tentu momen menyantap panganan khas Lebaran tidak akan disia-siakan, bukan? Namun, hal itu malah menjadi masalah bagi segelintir orang. Kenapa ya?

Artikel tentang perubahan nyeleneh sebelum dan setelah Lebaran menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6, Liputan6.com. Disusul dengan artikel tentang resep minuman peluntur lemak.

Sementara artikel ketika terpopuler tentang manfaat santan bagi kesehatan.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. 7 Perubahan Nyeleneh Sebelum dan Setelah Lebaran, Miris Banget

meme lucu setelah lebaran (foto: berbagai sumber)

Hari raya Idul Fitri telah dirayakan seluruh umat muslim beberapa hari lalu. Lebaran tentunya menjadi momen yang ditunggu seluruh umat muslim khususnya di Indonesia.

Saat momen Lebaran biasanya kita akan bersilaturahmi ke sanak saudara serta kerabat. Tak lupa pula untuk saling memaafkan satu sama lain dengan teman dan rekan kerja.

Selengkapnya...

2. Mudah Dibuat, Ini Resep Minuman Peluntur Lemak Alami

Jus mentimun. (Foto: unsplash.com)

Usai sebulan penuh berpuasa, banyak orang mengeluhkan berat badan yang kian melonjak lantaran pola makan yang tak teratur. Terlebih lagi saat lebaran, kita akan mengonsumsi begitu banyak makanan berlemak.

Selengkapnya...

3. Tak Hanya Turunkan Berat Badan, Ini 5 Manfaat Santan Bagi Kesehatan

Santan / Sumber: iStockphoto

Saat lebaran ada begitu banyak makanan berbahan dasar santan. Memang santan yang berasal dari kelapa kerap kali dianggap sebagai bahan makanan yang bisa memicu berbagai penyakit serius, mulai dari peningkatan kolesterol hingga penyakit jantung.

Selengkapnya...

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

7 Trailer Film Dunia Versi Low Budget Ini Bikin Senyum-senyum

Posted: 08 Jun 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Trailer merupakan istilah umum dalam dunia perfilman. Yakni istilah yang merujuk kepada upaya promosi sebuah film yang akan segera tayang melalui video, memuat plot inti cerita dalam film, termasuk pemeran, sutradara, produser, distributor dan waktu tayang film tersebut.

Panjang sebuah video trailer lebih kurang 2-3 menit. Trailer kali pertama dikenal pada tahun 1913 untuk mempromosikan film The Pleasure Seekers di Amerika Serikat. Di Indonesia, trailer film mulai menggejala pada pertengahan dasawarsa 1990-an, ketika internet mulai mewabah di seluruh penjuru dunia.

Dalam trailer tersebut hadir beragam-ragam potongan dari kisah dan alur cerita sebuah film. Biasanya para penonton menjadikan trailer sebagai referensi sebelum menonton film yang diinginkan.

Biasanya trailer hadir dengan konsep yang menarik, banyak sekali film-film dunia yang berhasil meraup keuntungan berkat menghadirkan trailer yang membuat orang penasaran. Namun apa jadinya jika kualitas film dunia hadir dengan versi low budget.

Seperti yang diunggah oleh akun Instagram @studio_188_, di mana ia banyak menghadirkan trailer film versi low budget. Berikut Liputan6.com rangkum 7 trailer film dunia versi low budget yang bikin senyum-senyum, Minggu (9/6/2019).

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Teropong Kehidupan Cinta Semua Zodiak di Bulan Juni (1)

Posted: 08 Jun 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Setiap bulan memiliki keistimewaannya masing-masing. Astrologi kerap kali bisa membantu mengungkap apa yang akan dihadapi tiap-tiap zodiak pada bulan-bulan yang dilalui.

Bagi kamu yang tengah menanti cinta, apakah Dewa Cinta akan berpihak padamu di bulan Juni? Mari simak peruntungan zodiakmu dalam hal cinta, melansir laman TimesofIndia.

1. Aries

Tampaknya zodiak Aries akan bepergian bulan ini. Ada kesempatan untuk menemukan cinta dalam perjalanan tersebut. Berkat Planet Merkuri yang akan bergerak ke arah bagan percintaan setelah 26 Juni, kehidupan cinta Aries akan kembali semarak. Masalah dengan hubungan yang lalu juga akan terselesaikan dengan baik.

2. Taurus

Taurus boleh saja sangat beruntung dalam karier mereka. Tapi dalam urusan cinta, warga zodiak ini kerap menemui jalan terjal. Mereka perlu mewaspadai hubungan dengan orang lain. Mungkin saja ada rasa kekecewaan dengan pasangan tapi salah paham masih bisa diluruskan dengan komunikasi. Taurus, komunikasi adalah kunci bagi hubungan pribadi atau pun kehidupan profesionalmu.

 

 

 

Gemini - Cancer

Pasangan yang sedang bahagia  / Sumber: iStockphoto

3. Gemini

Venus akan hadir dalam rasi Gemini pada 8 Juni. Itu sebabnya orang-orang dalam naungan rasi Gemini akan tampak lebih percaya diri, penuh kasih, dan sangat menarik. Hal ini juga tentunya berpengaruh pada kehidupan asmara mereka. Venus akan memperkuat hubungan cinta Gemini. Akan ada sedikit kebingungan di awal namun hal itu tak akan bertahan lama.

4. Cancer

Juni bisa jadi bukanlah bulan terbaik bagi para pasangan. Tapi bukan berarti juga jadi bulan terburuk. Tampak ada sedikit kendala dalam kehidupan cinta para warga Cancer yang menyebabkan stres dan frustrasi. Tapi, ini juga menjadi momen yang menawarkan kesempatan untuk pertumbuhan spiritual dan lebih mengenal diri sendiri.

Leo - Virgo

Ilustrasi pasangan bahagia (iStockphoto)

5. Leo

Bulan ini akan membawa apa yang paling diidamkan oleh Leo: panggung dan perhatian. Bila zodiak Leo sedang berada dalam masa awal hubungan, maka bulan ini akan terpenuhi secara emosional. Meski begitu, warga Leo perlu lebih memerhatikan kesehatan mereka bulan ini.

6. Virgo

Bulan ini membuka banyak kesempatan baru bagi Virgo. Bila zodiak ini bisa memanfaatkan momen tersebut maka mereka bisa meraih sukses yang sangat besar dalam kehidupan profesional mereka.

Venus juga akan bergeser ke puncak bagan Virgo, artinya kamu akan memenangkan hati seseorang yang sangat spesial. Meski demikian, kehidupan cintamu tampaknya belum akan sebersinar kehidupan profesionalmu. Ada kemungkinan kamu akan merasa kesal oleh pasangan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Alasan Emir Qatar Rela Menginap di Flores Timur NTT

Posted: 08 Jun 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Kupang - Setelah tiba di Maumere, Kabupaten Sikka, Emir Qatar Syekh Tamir bin Hamad Al-Tsani berkunjung ke Flores Timur, Sabtu (8/6/2019). Di Flores Timur, Syekh bersama rombongannya berkunjung ke Lamakera, Desa Watobuku, Solor Timur.

"Beliau rencana inap di Lamakera entah dalam kapal pesiar mewahnya atau di perkampungan," ujar Wakil Bupati Flores Timur, Agustinus Payong Boli kepada Liputan6.com, Sabtu (8/6/2019).

Agustinus mengatakan, kehadiran Emir Qatar bisa membuat wisata Flores Timur semakin terkenal di dunia, yang berimbas pada meningkatnya kunjungan wisata ke Flores. 

Kehadiran Syekh menurut dia, secara moril dan moral membuat umat muslim di Flores Timur merasa dihargai dengan kehadiran tokoh muslim dunia.

"Kita bangga, Emir Qatar mau datang di Flores Timur. Secara sosiologis dan ekonomi pasti beliau siap membantu kegiatan sosial masyarakat di Lamakera dan Flores Timur umumnya, karena beliau memang kaya dan suka beramal," katanya.

"Ketua Komisi VIII DPR RI, Ali Taher dan anggota DPR RI, Ahmad Yohan yang juga adalah putra Lamakera hadir juga di sana," tambahnya.

Agustinus juga mengatakan, Lamakera merupakan pusat peradaban penyebaran Islam di NTT. Di desa ini, terdapat sebuah masjid termegah di NTT. Selain itu, ada juga ikan Parimanta jenis Moku yang di dunia hanya terdapat di dua tempat dan satunya ada di Indonesia, yakni di Lamakera, Flores dan sekarang dalam pendampingan Yayasan Misol dari Amerika.

Flores Timur yang mayoritas penduduknya beragama Katolik, namun terkenal dengan kota yang toleransinya tinggi. Kota yang dijuluki kota Reinha ini mendunia dengan wisata rohaninya, Semana Santa. 

Emir Qatar sendiri tiba dengan jet pribadi Jumat (7/6/2019) pukul 13.15 WIT di Bandara Frans Seda Maumere. Ia menuju Pelabuhan  KSOP  Lorens Say, Maumere melakukan pelayaran dengan yacht super mewah membawanya ke kawasan konservasi Teluk Maumere.

Menurut informasi, Emir Qatar akan menghabiskan waktu selama beberapa hari menikmati  wisata maritim di perairan Pulau Flores, Lembata dan Alor. Jet pribadi yang membawanya dari Bali ke Maumere masih parkir di appron Bandara Frans Seda, Sabtu siang. 

 

Simak juga video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3 Tekno: Smartphone Murah Nokia 2.2 Paling Diburu

Posted: 08 Jun 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Smartphone murah Nokia 2.2 paling diburu para pembaca di kanal Tekno Liputan6.com, Sabtu (8/6/2019) kemarin. Smartphone ini dilepas dengan harga sekitar Rp 1,4 juta.

Informasi lain yang tak kalah populer datang dari Huawei yang dikabarkan sedang mencari cara untuk menyesuaikan target internalnya.

Lebih lengkapnya, simak tiga berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com berikut ini.

1. Nokia 2.2 Resmi Meluncur, Harganya?

Usai memperkenalkan smartphone pertama dengan lima kamera utama (Nokia 9 PureView) di ajang MWC 2019, HMD Global kembali meluncurkan ponsel pintar teranyarnya, yakni Nokia 2.2.

Tidak seperti Nokia 9 PureView yang tampil sebagai perangkat kelas premium, smartphone Android One ini menyasar pengguna kelas bawah dengan label harga US$ 100 atau sekitar Rp 1,4 juta.

Meski dibanderol harga murah, Nokia 2.2 memiliki layar dengan ukuran yang cukup lebar dibalut bodi polikarbonat dan bakal mendapatkan update software Android Q.

Baca selengkapnya di sini 

2. Rencana Kuasai Pasar Dunia Terganjal, Huawei Rombak Target Internal

Rencana Huawei untuk menguasai pasar smartphone dunia pada 2020 tidak berjalan mulus. Pemblokiran perdagangan oleh Amerika Serikat (AS) membuat Huawei merombak rencananya itu.

Dikutip dari Phone Arena, Sabtu (8/6/2019), Presiden Honor, Zhao Ming, mengatakan Huawei sedang mencari cara untuk menyesuaikan target internalnya.

Menurutnya, masih terlalu dini untuk menilai apakah Huawei mampu mencapai target yang telah ditetapkan saat ini, meski segalanya sedang tidak berjalan dengan baik.

Baca selengkapnya di sini 

 

3. Huawei Bakal Luncurkan Teknologi Bluetooth Super Cepat

Device Laboratory milik Huawei di Beijing, Tiongkok. Liputan6.com/Andina Librianty

Sepertinya, kembalinya Huawei di daftar anggota Bluetooth SIG tidak lagi jadi hal penting bagi sang raksasa teknologi Tiongkok.

Rumor menyatakan, Huawei bakal mengembangkan teknologi High Speed Bluetooth atau Bluetooth berkecepatan tinggi miliknya sendiri dan akan dikenalkan bersamaan dengan peluncuran Honor 20 Series di Tiongkok.

Dilansir dari Huawei Central, Sabtu (8/06/19), seorang blogger di Weibo menyatakan, Huawei bakal mengembangkan teknologi Bluetooth yang disebut X-BT AKA Super Bluetooth dan dipersenjatai chip Si1109.

Baca selengkapnya di sini 

(Isk/Ysl)

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Latihan Perdana Tanpa Malisic, Pelatih Persib Bandung Tetap Puas

Posted: 08 Jun 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Persib Bandung telah memulai latihan perdana setelah libur Idul Fitri. Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts mengaku puas dengan performa pasukannya di latihan itu.

"Saya pikir, ini awal berlatih yang sangat bagus. Kami lakukan ini dengan perlahan. Tapi ini hal yang normal," kata Alberts seperti dilansir situs resmi Persib Bandung.

Persib Bandung dan tim-tim peserta Shopee Liga 1 lainnya mendapat jatah libur Idul Fitri paling tidak lima hari. Jeda libur yang cukup lama ditambah makanan Idul Fitri yang mayoritas berlemak dikhawatirkan menurunkan kualitas fisik pemain.

Tim pelatih Persib Bandung pun telah menyiapkan program bagi para pemain untuk liburan tersebut. Diakui Alberts, program ini membuat para pemain tetap terjaga kebugaran fisiknya.

"Semua pemain melakukan tugasnya. Bisa dilihat, dari awal berlatih dengan tensi yang rendah, medium dan tinggi semua pemain lakukan itu dengan baik. Saya senang melihatnya," kata Alberts.

 

 

Tanpa Mali

Bek Persib Bandung, Bojan Malisic (Bola.com/Yoppy Renato)

Di sisi lain, Alberts juga menyinggung absnenya Bojan Malisic dari latihan perdana. Alberts mengaku tak mempermasalahkan hal itu.

Menurut Alberts, absennya Mali murni karena alasan teknis. "Dia (Mali) tidak bisa bergabung latihan sekarang dikarenakan ada sedikit kendala. Saya dapat kabar jadwal penerbangan pulang ke Indonesia harus mengalami penundaan," kata Alberts.

Lima Pertandingan Persib Berikutnya di Liga 1

Persib Bandung vs Tira-Persikabo

Persib Bandung vs Madura United

Bhayangkara vs Persib Bandung

Persebaya Surabaya vs Persib Bandung

Persija Jakarta vs Persib Bandung

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Diminta Pilih Atta Halilintar atau Verrell Bramasta, Ini Jawaban Aurel Hermansyah

Posted: 08 Jun 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Aurel Hermansyah kini sedang giat membangun kanal YouTube miliknya. Untuk keperluan ini, ia bahkan sempat berkolaborasi dengan rekannya sesama artis, Verrell Bramasta dan Atta Halilintar. 

Dari situ Aurel mendadak dijodoh-jodohkan warganet dengan keduanya. 

Ketika disinggung mengenai kedekatannya dengan Verrell Bramasta dan Atta Halilintar, Aurel Hermansyah mengaku bosan mendengar pertanyaan itu. Namun akhirnya ia pun memilih buka suara.

"Ini yang nanya bener-bener sejuta tapi aku enggak pernah jawab. Baru kali ini mau jawab karena dari kemarin menghindari wartawan. Sama Verrell aku temen dari kecil, kalau sama Atta temenan baik," kata Aurel Hermansyah saat ditemui di kediamannya di kawasan Cinere Mas, Depok, Jumat (7/6/2019).

Nge-Prank Atta Halilintar

Aurel Hermansyah dan Verrel Bramasta

Lebih lanjut, Aurel mengatakan video mereka hanyalah sebuah konten kolaborasi. "Sekarang lagi baru mulai YouTube dengan channel sendiri, jadi collab gitu deh. Kemarin aku collab sama Verrell malah nge-prank Atta Halilintar. Verrell nelpon Atta, terus sok-sok bikin cemburu. Memang gitu si Verrell itu," ucapnya.

Siapa Pilihan Aurel?

Aurel Hermansyah. (Dok.Instagram/@aurelie.hermansyah/https://www.instagram.com/p/Bw9LcACh0LZ/Komarudin)

Lantas jika disuruh memilih antara Verrell dan Atta, siapa yang akan Aurel pilih? "Enggak boleh dipilih dong, enggak bisa, enggak boleh. Enggak boleh memilih-memilih," tutur putri sulung Anang Hermansyah tersebut.

(Canda Permana/ Kapanlagi.com)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lebaran, Jangan Sampai Terucap Pelabelan pada Anak

Posted: 08 Jun 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Momen Lebaran adalah saat-saat membahagiakan karena dapat bertemu dengan keluarga. Saat itu, banyak saling sapa terucap untuk menanyakan kabar. Namun, tapi jangan sampai kehangatan ini ternodai dengan tindakan kids shaming atau pelabelan terhadap anak.

"Anaknya kecil banget ya,", "Anaknya hitam ya,", "Gendut banget anaknya, pantas lama geraknya,". "Sudah setahun anaknya belum jalan ya, anak saya 6 bulan sudah jalan," "Anaknya nakal banget," dan lain sebagainya.

Dikutip dari Times Indonesia, tanpa sadar kalimat bullying atau perisakan seperti di atas meluncur deras menerpa anak-anak kita. Kids shaming sering meluncur deras di antara obrolan hangat keluarga tanpa kita sadari. Pemerhati anak mengingatkan pemberian kritik atau komentar yang justru membuatnya tertekan orang lain.

"Setop kids shaming ya mom, karena pertumbuhan anak masing-masing berbeda," kata Owner Daycare Lentera Hati, Rosidah Erawati.

Menurut dia, salah satu efek dari korban kids shaming adalah menjadikan anak-anak tidak percaya diri. Maka untuk semua orang dewasa berhati-hatilah dalam berucap kepada anak.

Bunda Era, panggilan akrab Rosidah Erawati, pun memberikan tips untuk ibu-ibu untuk menghadapi situasi kids shaming yang mungkin terjadi.

"Jika posisi kita sebagai korban maka balas kritikan dengan candaan sebagai senjata. Setel hati kita untuk legawa menerima kritikan dan hempaskan saja dengan tertawa," ujarnya.

Bunda Era pun menganjurkan kepada orang tua yang anaknya mengalami kids shaming agar segera memberikan penguatan. "Katakan pada anak yang menjadi korban sids shaming, apa pun kata orang, ayah dan bunda mencintai kalian," katanya.

Karena itu saat bertemu dengan keluarga di Idul Fitri jangan sampai ternodai dengan tindakan kids shaming.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Tokoh Avengers Berpakaian Islami Hiasi Pos Pemudik

Posted: 08 Jun 2019 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Sebuah pos pemudik di Aceh Utara menampilkan sosok tokoh Avengers: Endgame berpakaian Islami. Tak hanya itu, pos juga menyediakan berbagai fasilitas untuk memanjakan pemudik.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Duel Pelatih Timnas Indonesia U-23 Vs Filipina U-23: Pembuktian Kelas Indra Sjafri

Posted: 08 Jun 2019 08:55 PM PDT

Jakarta - Timnas Indonesia U-23 memburu kemenangan dalam perebutan posisi ketiga Merlion Cup yang digelar sore nanti di Stadion Jalan Besar, Singapura. Laga ini akan menjadi pembuktian kelas pelatih timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri.

Kedua tim sama-sama mengawali Merlion Cup 2019 dengan kekalahan. Namun, Timnas Indonesia U-23 lebih baik karena mampu memberikan perlawanan meskipun kalah 1-2 dari Thailand.

Adapun Filipina dibuat babak belur setelah kalah 0-3 dari Singapura. Dua hasil tersebut tentu saja bisa menjadi ukuran akan kualitas tim.

Timnas Indonesia U-23 asuhan Indra Sjafri sejatinya tak akan kerepotan melawan Filipina. Apalagi Indra Sjafri sudah berpengalaman memegang tim Garuda Muda.

Indra Sjafri menukangi Timnas Indonesia U-23 sejak awal 2019. Timnas Indonesia U-23 baru kalah tiga kali dari 15 laga di semua ajang bersama Indra Sjafri.

Salah satu pencapaian terbaik Timnas Indonesia U-23 bersama Indra Sjafri adalah juara Piala AFF 2019. Hal yang berbeda justru dialami Timnas Filipina U-23.

 

Belum Pernah Menang

Merlion Cup: Indonesia vs Filipina. (Bola.com/Dody Iryawan)

Filipina U-23 belum pernah menang sepanjang 2019. Sementara itu, pada Merlion Cup 2019 ini Junior Azkals juga tak didampingi pelatih asilnya.

Mereka diasuh oleh Anto Gonzales, asisten pelatih yang naik pangkat menjadi pelatih kepala. Nama Anto Gonzales memiliki rekam jejak yang tidak terlalu mentereng.

Sepanjang kariernya, Anto Gonzales hanya melatih di tiga tempat yakni University of the Philippines, Timnas senior (sebagai pelatih sementara), dan Timnas U-23 sebagai assisten.

Mengacu pada data-data tersebut, sejatinya Timnas Indonesia U-23 asuhan Indra Sjafri tak akan kewalahan melawan Filipina. Meski demikian, Filipina diprediksi tetap akan tampil agresif demi meraih kemenangan perdana sejak 2017.

Sumber: Bola.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Potret Amine Gulse, Miss Turki 2014 yang Kini Jadi Istri Mesut Ozil

Posted: 08 Jun 2019 08:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Pesepak bola Mesut Ozil kini tengah berbahagia. Ya, bintang sepak bola ini baru saja menikahi kekasihnya, Amine Gulse, Jumat (7/6/2019) di sebuah hotel mewah di tepi Selat Bosphorus, Turki.

Kebahagiaan ini pun langsung dibagikan oleh Mesut Ozil saat prosesi pernikahan ke dalam akun Instagram miliknya @m10_official. Pria 30 tahun tersebut juga menatap mesra istrinya, Amine Gulse.

"Mrs. & Mr. Γ–zil," tulis Mesut Ozil dalam keterangan fotonya.

Dalam foto tersebut, keduanya terlihat mengenakan baju pengantin internasional. Amine Gulse si pemegang gelar Miss Turki 2014 tersebut terlihat cantik dengan gaun pengantin putih dan tiara di kepalanya.

Tentu banyak yang penasaran, seperti apa sosok yang berhasil menaklukkan hati bintang Arsenal ini? Berikut potret Amine Gulse Istri Mesut Ozil yang Liputan6.com rangkum dari akun Instagram @gulseamine, Minggu (9/6/2019).

Amine Gulse dan Mesut Ozil sudah menjalin hubungan dari tahun 2017

Amine Gulse dan Mesut Ozil (Sumber: Instagram/aminegulse)

Modis dengan tampilan baju yang simpel saat traveling

Amine Gulse (Sumber: Instagram/aminegulse)

Sebagai Miss Turki, tentu selalu tampil maksimal kapanpun

Amine Gulse (Sumber: Instagram/aminegulse)

Tampil elegan dengan balutan gaun warna hitam

Amine Gulse (Sumber: Instagram/aminegulse)

Selain bisa tampil elegan, Amine Gulse juga cocok tampil casual

Amine Gulse (Sumber: Instagram/aminegulse)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Prediksi Timnas Indonesia U-23 Vs Filipina: Misi Perbaiki Kesalahan

Posted: 08 Jun 2019 08:35 PM PDT

Jakarta - Timnas Indonesia U-23 dan Filipina mengalami nasib yang sama pada laga pembuka Merlion Cup 2019. Indonesia menyerah 1-2 dari Thailand, sedangkan Filipina kalah telak dari tuan rumah Singapura.

Alasan kesamaan itulah yang membuat kedua tim dipertemukan dalam laga perebutan tempat ketiga Merlion Cup 2019. Meskipun tak lagi bergengsi, namun baik Indonesia maupun Filipina sama-sama tak ingin pulang dengan tangan hampa.

Pertandingan diprediksi akan berlangsung sengit karena kedua tim sudah belajar dari kesalahan pada pertandingan pembuka. Pelatih Indra Sjafri pun mengakui laga nanti timnas Indonesia U-23 akan tampil lebih agresif.

"Kami mendapat pelajaran dari pertandingan ini (kekalahan dari Thailand). Apalagi banyak pemain baru yang dimainkan," kata Indra Sjafri seusai pertandingan.

"Tentu saja mereka masih perlu beradaptasi. Target kami di SEA Games 2019 nanti," ujar Indra Sjafri.

Sementara itu, Filipina asuhan Anto Gonzales pun berniat bangkit pada laga melawan Timnas Indonesia U-23. Pelatih Anto Gonzales sadar timnya melakukan banyak perubahan pemain pada laga pertama sehingga yakin pada laga nanti para pemain sudah bisa beradaptasi.

"Kami memiliki delapan pemain baru yang tidak bisa langsung berbaur, terutama di lini bertahan pada babak pertama (melawan Singapura). Jadi, kami harus melakukan penyesuaian itu pada pertandingan berikutnya," tegas Anto Gonzales.

Statistik mencatat, timnas Indonesia U-23 belum terkalahkan melawan Filipina. Sepanjang dua pertemuan, pasukan Garuda Muda selalu menang dengan selisih lebih dari satu gol.

Data-Fakta

Timnas Indonesia U-23 (4-3-3): Nadeo Argawinata (kiper), Asnawi Mangkualam, Andy Setyo, Bagas Adi, Rizki Dwi (belakang) Luthfi Kamal, Hanif Sjahbandi, Gian Zola (tengah), Sani Rizki, Witan Sulaiman, Septian Bagaskara (depan)

Pelatih: Indra Sjafri (Indonesia)

Filipina U-23 (4-3-3): Michael Asong (kiper), Andrei Forrosuelo, Viejay Frigilliano, Ray Sanciangco, John Renz Saldivar (belakang), Jerome Marzan, Mariano Suba Jr., Daniel Saavedra(tengah), Jose Clarino, Shanden Vergara, Javier Gayoso

Pelatih: Anto Gonzales (Filipina)

Head to head

  • 17/8/2017 - Timnas Indonesia U-23 3-0 Filipina (SEA Games 2017)
  • 9/6/2015 - Timnas Indonesia U-23 2-0 Filipina (SEA Games 2015)

Lima pertandingan terakhir Timnas Indonesia U-23

  • 7/6/2019 - Thailand 2-1 Timnas Indonesia U-23 (Merlion Cup 2019)
  • 2/6/2019 - PSIS Yogyakarta 0-0 Timnas Indonesia (Pertandingan Persahabatan)
  • 26/3/2019 - Timnas Indonesia U-23 2-1 Brunei Darussalam (Kualifikasi Piala AFC U-23 2020)
  • 24/3/2019 - Timnas Indonesia U-23 0-1 Vietnam (Kualifikasi Piala AFC U-23 2020)
  • 22/3/2019 - Thailand 4-0 Timnas Indonesia U-23 (Kualifikasi Piala AFC U-23 2020)

Lima pertandingan terakhir Filipina U-23

  • 7/6/2019 - Singapura 3-0 Filipina (Merlion Cup 2019)
  • 26/3/2019 - Laos 3-2 Filipina (Kualifikasi Piala AFC U-23 2020)
  • 24/3/2019 - Filipina 0-8 China (Kualifikasi Piala AFC U-23 2020)
  • 22/3/2019 - Malaysia 3-0 Filipina (Kualifikasi Piala AFC U-23 2020)
  • 21/2/2019 - Timor Leste 1-0 Filipina (Piala AFF U-22 2019)

 

Sumber: Bola.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

H+4 Lebaran 2019, Arus Balik di Kalimalang Masih Sepi

Posted: 08 Jun 2019 08:32 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Memasuki H+4 Lebaran Idul Fitri 2019, arus lalu lintas di Jalan Raya Kalimalang, Jakarta Timur masih terpantau lengang. Puncak arus balik pemudik pengendara roda dua maupun roda empat ke Jakarta diprediksi akan terjadi pada malam nanti.

"Masih sepi, saya tanya petugas tadi malam juga bilangnya masih sepi. Ya kemungkinan nanti malam mulai (puncak) arus baliknya," kata petugas kepolisian Aiptu Rukahim, saat ditemui di Pos Pengamanan Pangkalan Jati, Jalan Kalimang, Jakarta Timur, Minggu (9/6/2019).

Pantauan Merdeka.com, petugas kepolisian dan Dinas Perhubungan DKI Jakarta telah berjaga di sekitar lokasi. Mereka tetap melakukan pengamanan di jalur yang akan dilintasi pemudik saat arus balik.

"Ya kita masih berjaga-jaga ya. Sekitar 15 orang ya. Dari Dishub ada 8, pagi 4, sore 4 orang," sambung Pengawal Tim Tindak Dishub DKI Jakarta Saptono.

 

Reporter: Ronald

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

BW Merasa Perjuangan Prabowo-Sandi ke MK Digembosi

Posted: 08 Jun 2019 08:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Tim MK Prabowo-Sandi, Bambang Widjojanto atau BW membantah keras telah menghentikan penerimaan bukti dugaan kecurangan Pilpres 2019 dari masyarakat.

Hal itu menyusul adanya seseorang mengaku bernama Heri yang memutus jaringan komunikasi kepada simpatisan Prabowo-Sandi. BW pun merasa perjuangan Prabowo-Sandi menggugat hasil Pilpres 2019 ke MK digembosi.

"Ini pengggembosan terhadap tim kami, karena ternyata banyak beredar pesan dari orang-orang yang mengaku Tim MK Prabowo-Sandi yang bukan dari tim kami, menyatakan agar laporan data dan video dialihkan ke nomor mereka," ujar BW lewat siaran pers yang diterima, Minggu (9/6/2019).

Karenanya, BW meminta agar masyarakat waspada bila ada orang yang mengatasnamakan tim MK Prabowo Sandi untuk mengambil bukti-bukti kecurangan Pilpres 2019.

"Kami mempunyai nomor telegram khusus untuk menerima laporan masyarakat. Nomor tersebut adalah +6287783078352. Bila ada pihak mengaku tim MK, agar konfirmasi ke nomor khusus kami," kata BW menandaskan.

Diketahui, beredar pesan di grup WhatsApp, seorang mengaku bernama Heri mengaku sebagai tim MK Prabowo-Sandi. Dalam pesan itu, dia menulis "berhubung banyaknya telegram dan sms yang masuk ke Pak Bambang Widjoyanto, untuk data dan video kecurangan bisa dikirimkan ke saya".

Karenanya, BW meminta masyarakat di daerah agar lebih cerdas dan melakukan cross check langsung ke tim MK Prabowo-Sandi sebelum mengirimkan bukti kecurangan ke nomor orang-orang yang mengaku bagian dari tim MK itu.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ruben Onsu Dikaruniai Dua Anak Perempuan, Raffi Ahmad: Berkah

Posted: 08 Jun 2019 08:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Sarwendah istri Ruben Onsu baru saja melahirkan anak kedua, di Thomson Medical Singapura, Rabu (5/6/2019). Sebagai sahabat, Raffi Ahmad beserta keluarga menyempatkan waktu menjenguk langsung Sarwendah dan Ruben Onsu ke Negeri Singa.

Diiungkapkan Raffi Ahmad, usai melahirkan wanita yang dinikahi Ruben Onsu pada 22 Oktober 2013 dan juga anaknya dalam keadaan sehat.

‎"Kemarin cuma bertiga (menjenguk). Aku, Gigi dan Rafathar aja. Maunya pulang pergi tapi karena bawa Rafathar, jd nginep sehari alhamdulillah anaknya Ruben sehat, namanya Thania Putri Onsu," ujar Raffi Ahmad ditemui di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, belum lama ini.

 

Berkah Buat Ruben Onsu

(Instagram/sarwendah29)

Raffi Ahmad mendoakan agar keluarga Ruben Onsu selalu diselimuti kebahagian dan keberkahan. Ia juga berharap Thania Putri Onsu bisa menjadi anak yang berbakti kepada kedua orangtuanya.

"Jadi sudah dua perempuan. Alhamdulillah ya, bawa berkah untuk keluarga Ruben Onsu," kata Raffi.

 

Bertemu Selebritis Lain

(Instagram/sarwendah29)

Saat menjenguk, Raffi Ahmad banyak bertemu rekan-rekan artis‎. Ternyata banyak yang sudah banyak yang datang menjenguk sebelum dirinya.

"Sama mas Eko (Patrio) enggak janjian. Kebetulan mas Eko juga nengokin jadi ketemuan disana. Kita sih bertiga doang, ada Ivan gunawan juga," kata Raffi Ahmad.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hadapi Arus Balik Lebaran 2019, Atur Barang di Roof Rack Sebaik Mungkin

Posted: 08 Jun 2019 08:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Ruang kabin mobil yang terbatas membuat sebagian pemudik memilih meletakkan barang bawaannya di atap kendaraan dengan menggunakan roof rack.

Meski dianggap sebagai solusi, meletakkan barang di atas atap mobil bisa menjadikan keseimbangan kendaraan terganggu.

Terkait itu, Direktur Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI), Sony Susmana menyarankan agar tidak menaruh barang yang besar atau berat di roof rack. Hal ini bisa menyebabkan perpindahan pusat gravitasi kendaraan (center of gravity), menjadi lebih besar sehingga mobil menjadi tidak stabil.

"Sebisa mungkin yang ada di roof rack itu bukan barang-barang yang berat. Barang yang berat harus ada di kabin, karena kalau di kabin berarti kan dia di bawah, artinya center of gravity kendaraan ada di bawah," kata Sony saat dihubungi Liputan6.com.

Menurutnya, jika barang yang berat berada di atas, ini bisa berpotensi membuat limbung bahkan bisa terbalik.

"Kalau beban di atas, itu bisa terjadi body roll yang besar. Tetapi mengingat macetnya mudik sekarang, kan berarti gak ada kecepatan tinggi kan. Kalau ga ada kecepatan tinggi gak ada masalah sebenarnya," kata dia.

Kecepatan Maksimal

"Jadi memang ada aturannya. Barang yang ringan di atas, yang berat taruh di bawah. Sebisa mungkin roof rack-nya itu yang tertutup, bukan roof rack yang terbuka di taruh barang kemudian ditutup terpal, bukan seperti itu," lanjutnya.

Menurutnya, pemakaian terpal juga tidak disarankan untuk menutup barang yang ada di atap mobil.

"Kebiasaan orang-orang itu kan ketika bisa dilakukan di satu mobil ya semua ditaruh di mobil itu tanpa memperdulikan faktor keselamatan. Yang pasti kecepatan maksimal 60 km/jam, kalau lebih pasti goyang," pungkasnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Hindari Macet Tol Cipali, Pemudik Terobos Parit Pembatas Jalan

Posted: 08 Jun 2019 08:18 PM PDT

Sejumlah kendaraan yang didominasi pemudik menerobos parit pembatas untuk pindah jalur di Jalan Tol Cikopo - Palimanan KM 135, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Padatnya arus balik di ruas tol itu membuat sebagian pengemudi berpindah jalur untuk menghindari kemacetan. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Sejumlah kendaraan yang didominasi pemudik menerobos parit pembatas untuk pindah jalur di Jalan Tol Cikopo - Palimanan KM 135, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Padatnya arus balik di ruas tol itu membuat sebagian pengemudi berpindah jalur untuk menghindari kemacetan. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Sejumlah kendaraan yang didominasi pemudik menerobos parit pembatas untuk pindah jalur di Jalan Tol Cikopo - Palimanan KM 135, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Padatnya arus balik di ruas tol itu membuat sebagian pengemudi berpindah jalur untuk menghindari kemacetan. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Sejumlah kendaraan yang didominasi pemudik menerobos parit pembatas untuk pindah jalur di Jalan Tol Cikopo - Palimanan KM 135, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Padatnya arus balik di ruas tol itu membuat sebagian pengemudi berpindah jalur untuk menghindari kemacetan. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Kendaraan pemudik yang terjebak kemacetan saat melintas di Jalan Tol Cikopo - Palimanan KM 135, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Pada arus balik yang diperkiraan pada H+3 Lebaran, sejumlah titik di ruas jalan tol Cikopo - Palimanan mengalami kepadatan volume kendaraan. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Kendaraan pemudik yang terjebak kemacetan saat melintas di Jalan Tol Cikopo - Palimanan KM 135, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Pada arus balik yang diperkiraan pada H+3 Lebaran, sejumlah titik di ruas jalan tol Cikopo - Palimanan mengalami kepadatan volume kendaraan. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Sejumlah kendaraan yang didominasi pemudik menerobos parit pembatas untuk pindah jalur di Jalan Tol Cikopo - Palimanan KM 135, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Padatnya arus balik di ruas tol itu membuat sebagian pengemudi berpindah jalur untuk menghindari kemacetan. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Sejumlah kendaraan yang didominasi pemudik menerobos parit pembatas untuk pindah jalur di Jalan Tol Cikopo - Palimanan KM 135, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Padatnya arus balik di ruas tol itu membuat sebagian pengemudi berpindah jalur untuk menghindari kemacetan. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Sejumlah kendaraan yang didominasi pemudik menerobos parit pembatas untuk pindah jalur di Jalan Tol Cikopo - Palimanan KM 135, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Padatnya arus balik di ruas tol itu membuat sebagian pengemudi berpindah jalur untuk menghindari kemacetan. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Sejumlah kendaraan yang didominasi pemudik menerobos parit pembatas untuk pindah jalur di Jalan Tol Cikopo - Palimanan KM 135, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Padatnya arus balik di ruas tol itu membuat sebagian pengemudi berpindah jalur untuk menghindari kemacetan. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Sejumlah kendaraan yang didominasi pemudik menerobos parit pembatas untuk pindah jalur di Jalan Tol Cikopo - Palimanan KM 135, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Padatnya arus balik di ruas tol itu membuat sebagian pengemudi berpindah jalur untuk menghindari kemacetan. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Sejumlah kendaraan yang didominasi pemudik menerobos parit pembatas untuk pindah jalur di Jalan Tol Cikopo - Palimanan KM 135, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Padatnya arus balik di ruas tol itu membuat sebagian pengemudi berpindah jalur untuk menghindari kemacetan. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Sejumlah kendaraan yang didominasi pemudik menerobos parit pembatas untuk pindah jalur di Jalan Tol Cikopo - Palimanan KM 135, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Padatnya arus balik di ruas tol itu membuat sebagian pengemudi berpindah jalur untuk menghindari kemacetan. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Sejumlah kendaraan yang didominasi pemudik menerobos parit pembatas untuk pindah jalur di Jalan Tol Cikopo - Palimanan KM 135, Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Padatnya arus balik di ruas tol itu membuat sebagian pengemudi berpindah jalur untuk menghindari kemacetan. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

BTS Siap Manjakan Army di Seluruh Dunia dengan Merilis Mobile Game

Posted: 08 Jun 2019 08:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Boyband yang tengah naik daun dan memiliki banyak penggemar di seluruh dunia yakni BTS, seperti tak ada habisnya membuat para penggemar bangga. Boyband yang beranggotakan tujuh orang yang terdiri dari Rapmon, Jin, Jimin, Suga, JHope, V dan Jongkook ini tengah mempersiapkan project terbaru.

Di bawah naungan Big Hit Entertainment, BTS kini telah merambah benua Amerika dengan segudang prestasi. Tak hanya menekuni industri musik yang membawa ciri khas K-Pop saja, BTS mulai melebarkan sayapnya dengan berkolaborasi dengan penyanyi Hollywood.

Selain buat bangga dengan prestasi, BTS kembali memanjakan para penggemarnya yaitu Army di seluruh dunia. Mereka mengumumkan akan merilis mobile game bertajuk BTS World. Rencananya BTS World akan dirilis pada musim panas ini.

Bocoran Game 'BTS World'

BTS (Twitter/ bts_bighit)

BTS World adalah sebuah permainan interaktif yang memiliki simulasi berbasis cerita yang memungkinkan pemain untuk melihat foto dan video klip eksklusif dan para pemain seolah benar-benar berinteraksi dengan para anggota BTS, dikutip dari Soompi oleh Liputan6.com, Minggu (9/6/2019).

Army, sebutan para penggemar BTS, harus bersabar karena game ini akan dirilis pada tanggal 26 Juni mendatang. BTS World ini siap memanjakan para pengguna dengan beragam fitur yang telah disiapkan oleh Netmarble Corp.

Netmarble Corp menyebutkan bahwa permainan ini nantinya bakal berlomba mengumpulkan beragam Member Card BTS. Kartu-kartu tersebut menjadi persyaratan yang akan digunakan dalam permainan ini untuk menyelesaikan berbagai misi.

Bagi yang tertarik untuk mencoba permainan sudah bisa mendaftar untuk pra-registrasinya di web resmi Netmarble Corp. Dalam website tersebut para pengguna bisa melihat cuplikan permainan sehingga bisa menikmati permainannya setelah rilis nanti.

Jin, Jimin dan Jungkook BTS Kolaborasi dengan Charli XCX

Charli XCX (Foto: AFP / KEVIN WINTER / GETTY IMAGES NORTH AMERICA)

Dalam permainan tentunya latar musik juga menjadi hal yang penting. Pada tanggal 7 Juni lalu sebuah laporan menyebutkan bahwa BTS sendiri yang akan mengisi lagu latar belakang dari BTS Wolrd.

Tiga anggota BTS yaitu Jin, Jimin dan Jungkook akan berkolaborasi dengan Charli XCX untuk mengisi lagu di BTS World pertama. Terungkap pula bahwa lagu pertama tersebut berjudul Dream Glow.

Sebelumnya banyak para penggemar yang telah curiga karena mengetahui BTS dan Charli XCX akan berkolaborasi setelah kedua belah pihak terlihat mendaftarkan lagu berjudul Glow. Para penggemar pun akhirnya mengetahui jika lagu tersebut untuk BTS World.

Dream Glow yang dinyanyikan oleh Jin, Jimin, dan Jungkook dari BTS bersama Charli XCX yang diproduksi oleh Stargate rilis hanya dalam beberapa jam, pada tanggal 7 Juni pukul 18.00 waktu Korea Selatan, dikutip dari Allkpop.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sebelum Rekrut Julio, Persija Sempat Tergoda Luis Milla

Posted: 08 Jun 2019 08:10 PM PDT

Jakarta - Persija rupanya sempat galau sebelum merekrut Julio Banuelos Saez sebagai pelatih. Ternyata nama Luis Milla sempat menjadi wacana yang diapungkan manajemen Tim Macan Kemayoran.

Chief Executive Officer (CEO) Persija, Ferry Paulus, tak menyanggah pihaknya pernah berkomunikasi dengan Luis Milla. "Kurang etis, ya. Ya kurang lebih begitu," ujar Ferry di Lapangan PSAU TNI AU, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu (8/6/2019).

Julio Banuelos menjadi asisten Luis Milla ketika menangani Timnas Indonesia U-23 di Asian Games 2018. Saat Luis Milla hengkang, Banuelos juga mengikuti jejaknya.

Kendati hanya sebentar mengenali sepak bola Indonesia, Ferry Paulus percaya Julio Banuelos adalah sosok yang tepat melatih Persija.

"Dari sisi taktik, Julio adalah orang yang tepat untuk Persija dari sekian banyak pelatih," imbuh Ferry Paulus.

 

Pengalaman

Julio Banuelos dan Eduardo Perez memimpin latihan Persija Jakarta di Lapangan PSAU TNI AU Halim, Jakarta Timur, Sabtu (8/6/2019). (Media Persija)

Sebelum menjadi asisten Luis Milla, Julio Banuelos pernah menjadi pendamping pelatih kepala Leeds United pada 2017-18. Ferry Paulus yakin rekam jejak arsitek asal Spanyol itu mampu membawa timnya kembali berprestasi musim ini.

"Kemudian hal lain, Persija Jakarta adalah klub yang sudah mapan, besar, harus memiliki pelatih yang punya jam terbang besar. Julio selama ini banyak berada di klub-klub besar," tutur Ferry Paulus.

Sumber: Bola.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Perjalanan Arus Balik Pakai Mobil Transmisi Manual, Perhatikan Hal Ini

Posted: 08 Jun 2019 08:07 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Arus balik Lebaran 2019 tengah berlangsung. Tidak kalah pentingnya dengan arus mudik, perjalanan jauh dari kampung halaman menuju rumah juga harus dipersiapkan dengan baik, agar tetap nyaman dan aman sampai tujuan.

Nah, bagi yang menempuh perjalanan menggunakan mobil transmisi manual, ada beberapa hal yang harus diperhatikan.

Menurut Suparman, Kepala Bengkel Auto2000 Yos Sudarso, Jakarta Utara, perlakuan mobil manual dan matik berbeda. Terutama dalam hal pengoperasian, sudah pasti tidak akan sama.

Suparman menjelaskan, jika melintas di jalan menurun sebaiknya pengemudi langsung menggunakan gigi rendah seperti dua atau tiga, agar terjadi engine brake dan mobil tidak meluncur karena ada efek tertahan dari kinerja mesin.

"Apalagi jika jalannya kosong dan menurun, untuk menghindari kecepatan tinggi maka jangan gunakan gigi empat atau lima, mobil akan melaju lebih kencang lagi ketimbang menggunakan gigi dua atau tiga," ujar Suparman, seperti disitat dari laman resmi Auto2000, ditulis Minggu (9/6/2019).

Jalan menanjak

Selain itu, kata Suparman, apabila jalan macet ditambah kondisi jalan menanjak jangan terlalu sering melakukan setengah kopling karena akan timbul bau seperti terbakar dan bisa menyebabkan masalah.

"Jika berhenti posisikan perseneling ke netral, jangan masuk gigi lalu menginjak pedal kopling, itu yang akan menimbulkan masalah. Kopling menjadi aus dan akan mengganggu perjalanan Anda," tegas Suparman.

Sebagai informasi, transmisi manual dan matik pada seluruh model Toyota sendiri sudah canggih dan mumpuni di jalan menurun atau menanjak, sehingga yang paling penting adalah pengetahuan atau cara berkendara

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Filipina Tolak Seruan Pemeriksaan oleh Dewan HAM PBB Terkait Perang Narkoba

Posted: 08 Jun 2019 08:03 PM PDT

Liputan6.com, Manila - Pemerintah Filipina pada hari Sabtu menolak seruan penyelidikan independen PBB terhadap dugaan pelanggaran hak asasi manusia (HAM).

Filipina menggambarkan seruan itu sebagai campur tangan dalam urusan negara Asia.

Para pakar HAM meminta Dewan Hak Asasi Manusia PBB pada Jumat 7 Juni 2019, untuk melihat jumlah kematian tidak resmi, serta pembunuhan oleh polisi Filipina dalam konteks perang melawan narkoba, yang digagas Presiden Rodrigo Duterte.

Dikutip dari Channel News Asia pada Sabtu (8/6/2019), Duterte disebut telah mengawasi penumpasan narkotika di Filipina, di mana polisi setempat telah membunuh lebih dari 5.300 tersangka pengedar dan pengguna narkoba, sejak ia terpilih tiga tahun lalu.

Kelompok-kelompok HAM mengatakan jumlah sebenarnya yang tewas setidaknya tiga kali lebih tinggi dari laporan resmi.

"Seruan terbaru oleh 11 pelapor khusus PBB untuk penyelidikan internasional tidak hanya menantang secara intelektual, tetapi juga campur tangan yang keterlaluan terhadap kedaulatan Filipina," kata juru bicara Duterte, Salvador Panelo, dalam sebuah pernyataan.

Panelo menuduh para ahli PBB "menjajakan pengulangan fakta bias dan benar-benar salah, yang dipalsukan dalam tuduhan jahat terhadap otoritas yang dibentuk", dalam hal ini pelaksana kebijakan perang narkoba.

"Mereka yang berbicara menentang kampanye obat-obatan terlarang, dan menyinggung catatan HAM presiden, telah ditolak keras oleh pemerintah Filipina," lanjut Panelo menegaskan.

Dukungan Menguat pada Duterte

Presiden Filipina Rodrigo Duterte memberi tahu puluhan polisi yang berada di hadapannya bahwa mereka akan diawasi. (Ted Aljibe/AFP)

Pemilu sela pada Mei lalu, yang dilakukan di tengah masa jabatan enam tahun Duterte, menunjukkan kendali besar sekutunya pada Senat dan DPR setempat.

Hal itu, menurut para pengamat, menguatkan dukungan atas berbagai kebijakan Duterte, termasuk dalam memerangi narkoba. 

Di lain pihak, salah satu dari sebelas pakar PBB --yang mengklaim independen-- adalah Afnes Callamard, yang ditugaskan untuk merangkum laporan pembunuhan di luar proses hukum, terkait perang narkoba oleh pemerintah Filipina.

Callamard sempat membuat marah Duterte pada 2016 lalu, ketika dia secara langsung menyerukan penghentian pembunuhan dalam perang narkoba.

 

Dituduh Perang Terhadap Orang Miskin

Presiden Filipina Rodrigo Duterte (AP/Bullit Marquezz)

Perang narkoba adalah salah satu contoh kebijakan khas Duterte, yang terkenal keras.

Dia kerap mempertahankan kebijakannya "secara ganas", terutama dalam menghadapi serangan kritikus dan lembaga internasional, yang menurutnya tidak peduli dengan Filipina.

Para kritikus menuduh tindakan keras tersebut merupakan perang terhadap orang miskin secara impunitas, atau penyelesaian tidak berimbang, yang seringkali dieksekusi tanpa bukti cukup.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

2020, Sekolah-Sekolah di London Terapkan Aturan Bebas Gula

Posted: 08 Jun 2019 08:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Pemerintah Inggris akan memberlakukan peraturan baru. Sekolah-sekolah di London diwajibkan "bebas gula" pada 2022.

Peraturan tersebut muncul karena setidaknya satu di antara empat anak di seluruh London mengalami masalah gigi hingga mencapai usia 5 tahun.

Beberapa wilayah di London bahkan kondisinya lebih buruk dari wilayah lain. Hal tersebut dilaporkan oleh London Assembly Health Committee pada Rabu (5/6/2019).

"Gula adalah salah satu penyebab terbesarnya," ujar juru bicara Assembly, seperti dikutip dari kantor berita Xinhua.

Salah satu langkah pencegahan utama yakni dengan memberlakukan aturan semua sekolah di London harus "bebas gula" pada 2022. "Bebas gula" yang dimaksud yakni tak ada minuman manis, keripik atau pun cokelat untuk bekal siang, jelas juru bicara.

 

Hanya Berlaku di London

Melansir laman TimesofIndia, Departemen Pendidikan Inggris masih membolehkan sekolah di wilayah lain negara tersebut untuk menyajikan makanan manis saat makan siang, seperti hidangan penutup, cake, serta biskuit.

Namun, banyak sekolah di London yang secara sukarela menerapkan aturan bebas gula. Bahkan beberapa diantaranya juga telah melarang minuman karbonasi dengan atau tambahan gula. Sebagai gantinya, sekolah-sekolah tersebut hanya menyajikan air.

Laporan tersebut meminta adanya sesi menyikat gigi dengan pengawasan di sekolah-sekolah, serta menyarankan agar anak-anak sudah terbiasa memeriksakan gigi ke dokter gigi sejak usia setahun.

Lebih lanjut, Wali Kota London Sadiq Khan disarankan untuk menyusun proyek dengan spesialis kesehatan gigi untuk mengatasi obesitas pada usia anak.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Selama Libur Lebaran, Museum di Kota Tua Buka Hingga Malam

Posted: 08 Jun 2019 08:00 PM PDT

Wisatawan menikmati suasana kawasan Kota Tua, Jakarta, Sabtu (8/6/2019). Selama libur lebaran 2019, sejak 7 Juni kemarin hingga beberapa hari kedepan, jam berkunjung ke berbagai museum di kawasan wisata sejarah Kota Tua diperpanjang hingga pukul 20.00 WIB. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Wisatawan menikmati suasana kawasan Kota Tua, Jakarta, Sabtu (8/6/2019). Selama libur lebaran 2019, sejak 7 Juni kemarin hingga beberapa hari kedepan, jam berkunjung ke berbagai museum di kawasan wisata sejarah Kota Tua diperpanjang hingga pukul 20.00 WIB. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Wisatawan menikmati suasana kawasan Kota Tua, Jakarta, Sabtu (8/6/2019). Selama libur lebaran 2019, sejak 7 Juni kemarin hingga beberapa hari kedepan, jam berkunjung ke berbagai museum di kawasan wisata sejarah Kota Tua diperpanjang hingga pukul 20.00 WIB. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Wisatawan menikmati suasana kawasan Kota Tua, Jakarta, Sabtu (8/6/2019). Selama libur lebaran 2019, sejak 7 Juni kemarin hingga beberapa hari kedepan, jam berkunjung ke berbagai museum di kawasan wisata sejarah Kota Tua diperpanjang hingga pukul 20.00 WIB. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Wisatawan mengunjungi Museum Fatahillah di kawasan Kota Tua, Jakarta, Sabtu (8/6/2019). Selama libur lebaran 2019, sejak 7 Juni kemarin hingga beberapa hari kedepan, jam berkunjung ke berbagai museum di kawasan wisata sejarah Kota Tua diperpanjang hingga pukul 20.00 WIB. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Wisatawan mengunjungi Museum Fatahillah di kawasan Kota Tua, Jakarta, Sabtu (8/6/2019). Selama libur lebaran 2019, sejak 7 Juni kemarin hingga beberapa hari kedepan, jam berkunjung ke berbagai museum di kawasan wisata sejarah Kota Tua diperpanjang hingga pukul 20.00 WIB. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Pengunjung bersepeda mengelilingi kawasan Kota Tua, Jakarta, Sabtu (8/6/2019). Selama libur lebaran 2019, sejak 7 Juni kemarin hingga beberapa hari kedepan, jam berkunjung ke berbagai museum di kawasan wisata sejarah Kota Tua diperpanjang hingga pukul 20.00 WIB. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Pengunjung bersepeda mengelilingi kawasan Kota Tua, Jakarta, Sabtu (8/6/2019). Selama libur lebaran 2019, sejak 7 Juni kemarin hingga beberapa hari kedepan, jam berkunjung ke berbagai museum di kawasan wisata sejarah Kota Tua diperpanjang hingga pukul 20.00 WIB. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Wisatawan berfoto dengan latar belakang Museum Fatahillah di kawasan Kota Tua, Jakarta, Sabtu (8/6/2019). Selama libur lebaran 2019, jam berkunjung ke berbagai museum di kawasan wisata sejarah Kota Tua diperpanjang hingga pukul 20.00 WIB. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Wisatawan berfoto dengan latar belakang Museum Fatahillah di kawasan Kota Tua, Jakarta, Sabtu (8/6/2019). Selama libur lebaran 2019, jam berkunjung ke berbagai museum di kawasan wisata sejarah Kota Tua diperpanjang hingga pukul 20.00 WIB. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Wisatawan menikmati suasana kawasan Kota Tua, Jakarta, Sabtu (8/6/2019). Selama libur lebaran 2019, sejak 7 Juni kemarin hingga beberapa hari kedepan, jam berkunjung ke berbagai museum di kawasan wisata sejarah Kota Tua diperpanjang hingga pukul 20.00 WIB. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Wisatawan menikmati suasana kawasan Kota Tua, Jakarta, Sabtu (8/6/2019). Selama libur lebaran 2019, sejak 7 Juni kemarin hingga beberapa hari kedepan, jam berkunjung ke berbagai museum di kawasan wisata sejarah Kota Tua diperpanjang hingga pukul 20.00 WIB. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pria Ini Ingin Menata Telur dengan Cepat, yang Dialami Malah Bikin Geleng Kepala

Posted: 08 Jun 2019 08:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Melakukan sebuah pekerjaan tentu dibutuhkan sebuah keterampilan dan minimal pendidikan. Tidak semua bidang pekerjaan bisa dilakukan oleh semua orang. Pasti akan ada sebuah kualifikasi di setiap bidangnya. 

Namun, dalam pekerjaan meski telah terbiasa dan terampil dalam bidang pekerjaannya, tetap saja sebuah kecelakaan kerja tetap tidak dapat dihindari. Hal ini harus dipikirkan matang-matang dan hati-hati agar tidak terjadi sebuah kecelakaan dalam pekerjaan.

Seperti yang dialami seseorang dalam sebuah video yang diunggah oleh akun media sosial Twitter miliki @hati2dimedsos ini misalnya. Meski bukan sebuah kecelakaan besar, namun kejadian ini haruslah bisa dihindari. Memang tidak sakit apabila sebuah telur jatuh, namun sungguh merepotkan apabila hal ini terjadi.

Berikut ulasan mengenai video pekerja terlalu banyak membawa telur yang Liputan6.com kutip dari @hati2dimedsos, Minggu (9/6/2019)

Video lengkap pria kejatuhan telur

 

Terlihat dalam video rekaman CCTV tersebut di sebuah toko ini terlihat pria yang mengangkat sebuah tumpukan telur. Namun saat akan memasukan kedalam rak yang tinggi, telur ini tidak dapat masuk ke dalam rak, tapi malah jatuh tepat di muka pria yang membawa tumpukan telur.

Terlihat orang dibelakangnya pun juga bingung untuk menolongnya, dan cukup lama pria ini hanya diam karena mungkin kalau bergerak malah semakin banyak telur yang pecah dan tentu harus menggantinya. Sungguh kasihan.

Tanggapan Netizen

Dalam video yang diunggah oleh akun media sosial Twitter @hati2dimedsos ini banyak sekali mendapatkan komentar dari netizen yang menontonya. Banyak dari netizen ini kasihan dan tidak sedikit pula yang malah tertawa karena kejadian tersebut.

"NGAKAK ASTAGAAA" ungkap @meedhamw

"Kenapa ga angkut satu satu aja atau minta bantuan sm orang lain sih" ungkap @real__1993

"Eehhh gimana ini harus gimana kalo mundur berantakan yauda diem aja dah" ungkap @rickahanda

"Meanwhile the minimarket : happy birthday bro!" ungkap @artemi5s

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Korlantas Polri: Angka Kecelakaan Arus Mudik Turun Drastis

Posted: 08 Jun 2019 08:00 PM PDT

Liputan6.com, Tasikmalaya Kepala Korps Lalu Lintas Polri Inspektur Jenderal Polisi Refdi Andri menyatakan, angka kecelakaan lalu lintas sepanjang pelaksanaan operasi ketupat lodaya mudik lebaran tahun ini, menunjukan penurunan drastis dibanding tahun lalu.

"Angka turun lebih 52 persen bahkan mendekati 60 persen," ujarnya di pos pengamanan Leter U Kadipaten Tasikmalaya, Sabtu (8/6/2019).

Menurutnya, angka kecelakaan lalu lintas yang terjadi selama arus mudik lebaran tahun ini mengalami penurunan. "Baik dari sejumlah lakanya, kecelakaannya, korban meninggal, luka berat, luka ringan dan seterusnya turun semua," kata dia.

Kerjasama dan koordinasi seluruh kesatuan kewilayahan di daerah yang dilakukan selama ini, memegang peran penting dalam menyukseskan pelaksanaan mudik nasional tahun ini.

"Tentu kita berharap apa yang sudah dilakukan dengan angka-angka itu sebelum hari raya arus mudik, semakin turun pada saat balik," pinta dia.

Lembaganya berharap, di tengah ancaman meningkatnya volume kendaraan menjelang puncak arus balik, seluruh kesatuan lalu lintas di tiap kewilayahan tetap siaga, mengurai kemacetan.

"Langkah rekayasa oleh satuan kewilayahan oleh Pos pengamanan dengan semua perangkatnya, menjadi penentu bagiamana langkah pencarian itu pada saatnya nanti," kata dia.

 

 

Faktor Kemacetan Jalur Selatan Jawa

Antrian ribuan kendaraan arus balik di pospam Limbangan, Garut, Jawa Barat yang menuju arah Bandung dan sekitarnya. (Liputan6.com/Jayadi Supriadin)

Dalam kesempatan itu, Refdi menyatakan kemacetan panjang arus balik sepanjang 15 Kilometer dari Tasikmalaya menuju Bandung. disebabkan banyaknya pergerakan kendaraan pada satu waktu dengan rute yang sama.

"Ada sepeda motor, mobil penumpang, bus, truk, dan semua bergerak pada ruas jalan yang begitu agak sempit, saya tidak mengatakan sempit sekali, tapi agak sempit untuk mix traffic itu," ujarnya.

Akibatnya, tidak bisa dipungkiri, jalur Gentong-Limbangan hingga Nagreg yang dikenal curam dan lebar jalan yang cukup kecil, sulit menerima seluruh kendaraan yang melintas.

"Kalau kita lihat pergerakan kendaraan bermotor cukup pelan, bahkan ada yang berhenti terutama di Limbangan, Pasar  Bandrek, Pasar Lewo, sampai Malangbong," ujarnya.

Namun dengan koordinasi lintas daerah yang melibatkan polres Bandung, Garut dan Kabupaten Tasik, kemacetan tersebut berangsur mencair. "Itu akan segera bisa diurai," kata dia.

Ada dua pola penguraian yang bisa dilakukan petugas yakni Pertama, melakukan pengalihan arus, serta pelaksanaan buka tutup dan one way yang selalu dilakukan petugas di lapangan. "Dan itu pilihan terakhir," katanya.

Bahkan pola lain seperti pola pembersihan selalu dilakukan petugas untuk mengurai kemacetan pemudik hingga kembi ke normal. "Tapi itu kan perlu waktu," kata dia.

Dengan berbagai rekayasa lalu lintas yang dilakukan petugas kepolisian, lembaganya meminta agar seluruh pengguna jalan memahami kondisi di lapangan.

"Yang jelas uraian itu bisa dilakukan, jadi ada unit pengurai, unit pencair, mudah-mudahan tidak terlalu lama kembali normal," kata dia berharap.

Prediksi Puncak Arus Balik

Antrian kendaraan arus balik yang melintasi Garut kota, nampak padat akibat meningkatnya volume kendaraan. (Liputan6.com/Jayadi Supriadin)

Di tengah masih padatnya aktivitas warga selepas Idul Fitri, Refdi memprediksi puncak lonjakan arus balik bakal tetap berlangsung hingga Senin (10/6/2019) mendatang. "Ya prediksinya memang H plus 3, tapi ini kan hari yang berdekatan termasuk nanti di hari Senin," ujar dia.

Saat ini konsentrasi aktifitas masyarakat masih seputar silaturahmi, berziarah, berekreasi ke kawasan wisata. "Justru itu dengan adanya pos pengamanan, dengan kebersamaan, dengan melibatkan semua mitra mudah-mudahan apa yang kita targetkan sampai tanggal 10 akan berjalan lancar," kata dia.

Saat ini data kendaraan arus balik ke Jakarta pada H plus 1 dan 2 libur lebaran, melalui pintu tol Merak, Jagorawi, Cipularang hingga Cipali yang menghubungkan hingga Jawa Timur, masih dibawah 50 persen. "Tetapi yang 50 persennya lagi akan bergerak besok dan lusa (hari ini)," ujar dia memprediksi.

Bahkan dalam peninjauan yang dilakukan siang tadi di sepanjang tol Cikampek, menunjukan kendaraan jenis bus yang mengarah ke timuratau arus mudik, 70 persen dalam keadaan kosong.

Mereka diprediksi bakal melakukan penjemputan pemudik arus balik dengan tujuan pemberangkatan Semarang, Jogjakarta, Solo dan Purwokerto. "Saya sudah tanyakan betul angka-angka itu, dengan perkiraan jumlah yang kita perkirakan mereka juga melintas melalui ruas told an non tol," papar dia.

Dengan perhitungan tadi, Refdi memperdiksi lonjakan kendaraan pemudik arus balik, bakal terus menunjukan angka peningkatan hingga Senin mendatang.

"Karena memang ada banyak aktivitas mereka semua, yang kita lihat melintas di sini bukan hanya balik ke Jakarta atau pun ke bandung," ujar dia.

 

Simak juga video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Redakan Stres Pekerjaan, Lakukan 3 Hal Ini Saat Akhir Pekan

Posted: 08 Jun 2019 08:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sering merasa takut berlebihan saat Senin tiba? Jika iya, ini jadi pertanda jika Anda sudah merasa stres saat bekerja di kantor.

Tumpukan tugas yang begitu banyak, atau bahkan omelan bos menjadi penyebab mengapa Anda begitu stres saat bekerja di kantor.

Namun, sebenarnya hal ini bisa diatasi jika pada akhir pekan Anda mempersiapkan diri dan mental secara baik. 

Akan tetapi, sayang banyak orang yang salah mempergunakan akhir pekannya sehingga ketika Senin tiba masih merasa belum siap menghadapinya dan berujung stres.

Untuk itu, berikut tiga tips jitu yang bisa membantu Anda mengurangi stres saat bekerja yang harus dilakukan saat akhir pekan seperti dilansir dari laman Inverse:

1. Lakukan Aktivitas yang Positif

Jika Anda masih berpikir akhir pekan adalah waktu terbaik untuk bermalas-malasan, maka itu salah besar.

Mengapa? Karena rasa malas di akhir pekan ini akan terbawa hingga Senin dan akhirnya membuat Anda merasa masih saja belum siap mengerjakan pekerjaan meskipun sudah beristirahat lama.

Namun ingat, bukan berarti Anda juga harus tetap bekerja keras dari rumah.Akhir pekan bisa Anda pergunakan untuk melakukan hal-hal yang akan membuat diri menjadi positif seperti, kumpul bersama dengan keluarga dan kerabat, ataupun melakukan kegiatan sosial. Hal ini akan membuat stres akan pekerjaan berkurang.

 

2. Meditasi atau Relaksasi Lainnya

Ilustrasi Meditasi (iStockphoto)

Ini merupakan cara terbaik untuk mengaktifkan bagian dari sistem saraf yang akan meringankan atau menenangkan saraf-saraf yang sudah tegang akibat stres. Selain itu, meditasi juga dapat meningkatkan fokus Anda.

Dengan begitu, saat bekerja akan lebih mudah bagi Anda untuk memutuskan segala sesuatu dan mengkontrol emosi diri.

 

3. Lakukan Hal Menantang di Luar Pekerjaan

Kalau kamu hobi main sepak bola, kamu perlu makan makanan berikut ini saat semangatnya sudah mulai kendor. Apa saja?

Selain dua hal di atas, Anda juga bisa melakukan hobi atau olahraga yang disukai. Selain membuat sehat dan bahagia, kegiatan ini akan membantu Anda untuk menyelaraskan memori kerja dan mengatur emosi. Dengan begitu, ketika hari Senin tiba Anda sudah siap menghadapinya.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Batik Pilihan Jokowi Saat Berkunjung ke Keraton Yogyakarta Ternyata Sempat Viral

Posted: 08 Jun 2019 08:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Silaturahmi ke keluarga Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat adalah satu dari sekian banyak agenda yang dilakukan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ketika menghabiskan waktu libur Lebaran di Kota Budaya.

Sambil menggandeng cucunya, Jan Ethes, lelaki 57 tahun tersebut tampak rapi memakai batik yang dipadankan dengan celana hitam. Motif batik yang dipilih Presiden ke-7 Republik Indonesia ini bukan tanpa maksud.

Kurator Museum DPR RI, Bima Widiatiaga, lewat sebuah thread di akun Twitter-nya menjelaskan, Jokowi cukup sering terlihat memakai batik motf parang di berbagai acara, tapi tidak dalam kunjungan ke Keraton Yogyakarta.

"Dalam tradisi kraton, batik motif parang hanya boleh dipakai oleh raja atau para sentana di dalam kompleks keraton. Kesimpulannya, Pak Jokowi tahu adab meski menjabat sebagai presiden," sambung Bima.

Ia menambahkan, batik yang dipakai Jokowi adalah motif sawunggaling, Dijelaskan Bima bahwa sawunggaling merupakan motif batik daerah pesisir dengan ciri khas gambar burung phoenix, percampuran budaya Tionghoa-Jawa

Sempat Viral

Prajurit TNI membawa peti jenazah istri presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Ani Yudhoyono di TMP Kalibata, Jakarta, Minggu (2/6/2019). Ani Yudhoyono dimakamkan secara militer. (Liputan6.com/JohanTallo)

Bima menjabarkan bahwa motif sawunggaling sempat viral karena dipakai sebagai kain penutup jenazah Ani Yudhoyono dan dipakai sebagai seragam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) beserta anak-anaknya. "Maknanya, burung phoenix adalah perantara jenazah menuju surga," tandas Bima.

Terlepas dari apa yang dikenakan, Jokowi beserta keluarga terlihat sangat menikmati waktu berlibur di Yogyakarta. Selain naik andong wisata, mereka juga terlihat menyambangi ikon wisata Kota Pelajar, Malioboro.

Sempat salat di masjid bersejarah di kawasan Kotagede, sampai yang terbaru, berbagi momen makan satai gembus bersama di Warung Klangenan.

"Di warung ini, Anda dapat memanggang sendiri sate pada tungku di atas meja. Kami berbagi tugas, Saya merekam, Ibu Iriana menyantap sate, Kaesang yang mengipasi bara apinya," tulis Jokowi di keterangan foto salah satu unggahan di akun Instagram-nya, baru-baru ini.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Deretan Meme Kocak Terjebak Macet atau Terjebak Masa Lalu, Kamu Pilih Mana?

Posted: 08 Jun 2019 08:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Libur Lebaran 2019 telah berakhir. Untuk itu, banyak masyarakat sudah mulai bersiap-siap untuk kembali menjalani aktivitas seperti sekolah dan bekerja.

Masyarakat yang memilih mudik saat Lebaran pun sudah berduyun-duyun pulang ke Ibu Kota. Tak heran jika sejak Sabtu (8/6/2019) hingga saat ini, Minggu (9/6/2019), kendaraan di sejumlah ruas jalan membeludak hingga mengakibatkan kemacetan parah di beberapa titik, seperti di jalur Pucak, Bogor, Jawa Barat.

Kondisi tersebut yang membuat para pengemudi rmelontarkan berbagai respons melalui jejaring sosial. Mereka tampak menuliskan komentar kesal dan lelah ketika berada di kerumunan kendaraan.

Selain itu, warganet juga mengutarakan kekesalannya melalui berbagai meme lucu. Mereka tampak menggunakan beragam objek untuk dijadikan meme yang menggelitik bertemakan macet arus balik Lebaran 2019.

Berikut deretan meme kocak terjebak macet atau terjebak masa lalu, seperti merangkum dari berbagai sumber.

1. Nah kan, kalau terjebak masa lalu enggak ada selesainya

Meme `Lebih Baik Kejebak Macet`

2. Siapa nih yang pernah terjebak friendzone?

Meme `Lebih Baik Kejebak Macet`

3. Yang sabar ya...

Deretan Meme Kocak Terjebak Macet atau Terjebak Masa Lalu, Kamu Pilih Mana?

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sistem Satu Arah Kembali Diberlakukan Mulai GT Kalikangkung

Posted: 08 Jun 2019 08:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Atas diskresi Kepolisian, PT Jasa Marga (Persero) Tbk memberlakukan rekayasa lalu lintas satu arah (one way) arus balik arah Jakarta dari Km 414 Gerbang Tol (GT) Kalikangkung sampai dengan KM 29  Jalan Tol Jakarta-Cikampek. Skema lalu lintas ini mulai diberlakukan sejak pukul 08.24 WIB.

Corporate Communications Department Head Jasa Marga Irra Susiyanti mengatakan pemberlakuan one way pada H+3 Lebaran yang merupakan hari libur terakhir sebelum jadwal aktivitas normal kembali pada 10 Juni 2019 ini diharapkan dapat mencairkan volume lalu lintas yang meningkat signifikan dari arah Timur menuju Jakarta.

"One way hari ini maju dari yang telah direncanakan sebelumnya (pukul 12.00 WIB) dan diberlakukan dengan memastikan lajur sebaliknya (arah Cikampek) telah steril sehingga tidak ada pengguna jalan yang terjebak dalam perjalanan ke Cikampek," ujar dia di Jakarta, Minggu (9/6/2019).

Untuk pengguna Jalan Tol Jakarta-Cikampek yang menuju arah Timur yaitu ke Cikampek atau Bandung, lanjut dia, maksimal dapat keluar di akses tol Cikarang Barat dan selanjutnya bisa menggunakan jalan nasional atau pantura.

Jasa Marga juga mengimbau kendaraan bus dan nongolongan I serta pengguna jalan jarak dekat untuk tetap menggunakan jalur normal.

"Tetap hati-hati berkendara, perhatikan rambu-rambu dan arahan petugas di lapangan. Pastikan kecukupan saldo uang elektronik dan BBM sebelum memasuki jalan tol agar perjalanan lebih nyaman," tandas Irra.

Polri: Apresiasi Kesuksesan One Way Saat Mudik Justru Jadi Tantangan

Kendaraan terjebak kemacetan saat melintasi Tol Cipali arah Cikampek di Jawa Barat, Sabtu (8/6/2019). Menjelang berakhirnya libur lebaran, ruas jalan tol menuju Jakarta pada H+3 semakin dipadati pemudik dan diperkirakan merupakan puncak arus balik 2019. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Diskresi kepolisian dengan menerapkan sistem one way saat arus mudik hingga H+2 arus balik Lebaran menuai beragam komentar positif dan apresiasi dari pemudik karena dinilai sukses.

Namun Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Refdi Andri justru menanggapi kesuksesan one way sebagai tantangan dan sebuah tanggung jawab besar untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

"Apresiasi masyarakat arus mudik dan balik sejak kemarin adalah tantangan yang harus kita hadapi dengan tanggung jawab yang baik," kata Refdi dalam keterangan tertulis, Jakarta, Sabtu (8/6/2019).

Perlu diketahui, sistem satu arah atau one way menjadi prioritas Korlantas Polri di bawah kepemimpinan Irjen Refdi Andri. Kebijakan itu diterapkan untuk menjaga kenyamanan dan kelancaran masyarakat dalam perjalanan mudik 2019.

Penerapan one way arus mudik telah dilakukan sejak tanggal 30 Mei - 2 Juni 2019. Sedangkan one way arus balik direncanakan berlaku tanggal 7-10 Juni 2019 dengan melihat kondisi volume kendaraan di lapangan.

Sementara, di hari kedua penerapan one way arus balik lebaran, Sabtu (8/6/2019) akan diberlakukan sejak pukul 12.00 WIB - 24.00 WIB.

Namun, seperti yang dikatakan Refdi sebelumnya, persoalan waktu pemberlakuan bukan lah harga mati. Sebab penerapan one way harus berdasarkan situasi terkini terkait volume kendaraan dan saran kewilayahan.

"Mari kita tanamakan dalam diri kita semua harus rela untuk melakukan segala sesuatu dengan kemasan yang sempurna, mudah-mudahan masyarakat terlayani dengan baik. Yakinlah dengan komitmen dan ketulusan semua akan berjalan dengan baik," tutur Refdi.

Puncak Arus Balik di Tol Tangerang-Merak Diprediksi Terjadi Hari Ini

Antrian pada kendaraan di Gerbang Tol Merak hingga 7 kilometer (

Puncak arus balik mulai terasa di Gerbang Tol (GT) Merak, tercatat pada H+1, Jumat, 7 Juni 2019, sebanyak 13.400 kendaraan memasuki tol Tangerang-Merak (Tamer) dari Pelabuhan Merak.

Sedangkan pada H+2, Sabtu, 8 Juni 2019, sejak pukul 07.00 WIB hingga 22.00 WIB, sudah sebanyak 9.600 kendaraan masuk tol Tamer dari GT Merak.

Puncak arus balik diprediksi terjadi pada Minggu, 9 Juni 2019. Karena hari Senin, 10 Juni 2019, karyawan sudah mulai aktif bekerja.

"Biasnya cuma enam ribuan kendaraan. Kemungkinan puncak (arus balik) Minggu siang sampai malam. Total prediksi entrance (kendaraan masuk GT Merak) sampai besok pagi 29 ribu kendaraan," kata Haryanto Akbar, Kepala Divisi Operasional PT Marga Mandalasakti (MMS) selaku operator Tol Tamer, saat ditemui di GT Merak, Sabtu (8/6/2019).

Dirlantas Polda Banten telah menyiapkan berbagai skenario rekayasa lalu lintas, saat puncak arus balik. Terutama bongkaran kendaraan dari Pelabuhan Merak, menuju GT Merak dan jalan arteri di Kota Cilegon.

Saat terjadi kepadatan arus lalu lintas di Jalan Cikuasa Atas menuju GT Merak, maka tiga dari lima gardu di GT Merak akan dibuka sebagai jalan masuk.

Kemungkinan terburuk yang disiapkan, jika terjadi kemacetan panjang sejak Pelabuhan Merak hingga GT Merak, maka kelima gardu akan dibuka seluruhnya sebagai pintu masuk ke dalam Tol Tamer.

"Kemudian kendaraan yang eksit menuju arah Merak, kita keluarkan melalui Gerbang Tol Cilegon Barat, melalui jalur arteri. Situasi sekarang masih normal walau ada sedikit peningkatan, tapi masih bisa tercover oleh jajaran yang Ada di lapangan," kata Kombes Wibowo, Dirlantas Polda Banten.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ini Spesifikasi Lengkap Nokia 2.2

Posted: 08 Jun 2019 08:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - HMD Global selaku pemegang merek Nokia baru saja memperkenalkan smartphone kelas bawah terbarunya, Nokia 2.2. Smartphone Android One ini hanya dibanderol dengan harga US$ 100 atau sekitar Rp 1,4 juta.

Meski dibanderol harga murah, Nokia 2.2 memiliki layar dengan ukuran yang cukup lebar, dibalut bodi polikarbonat, dan bakal mendapatkan pembaruan software Android Q.

Lalu, seperti apa spesifikasi lengkapnya?

Smartphone ini dilengkapi panel layar IPS berukuran 5,71 inci dengan resolusi 720 x 1520 piksel dan aspek rasio 19:9. Demikian seperti dikutip dari GSM Arena, Minggu (9/6/2019).

Untuk mendukung kinerja, Nokia 2.2 ditopang chipset Mediatek MT6761 Helio A22 (12 nm), CPU quad-core 2.0 GHz Cortex-A53, dan kartu grafis PowerVR GE8320.

Nokia 2.2 juga didukung dengan pilihan RAM 3GB dan memori internal 32GB atau RAM 2GB dan memori internal 16GB. Kapasitas ruang penyimpanan bisa diekspansi hingga 400GB via kartu micro SD.

Kamera

HMD Global resmi memperkenalkan Nokia 2.2, smartphone Android One paling murah saat ini. (Doc: Nokia)

Dari sektor fotografi, Nokia 2.2 mengandalkan kamera utama 13MP dengan bukaan f/2.2 serta fitur LED flash, HDR, dan panorama. Kamera utamanya bisa merekan video 1080p dengan frame rate 30fps.

Untuk kebutuhan selfie, smartphone ini hanya menawarkan kamera depan 5MP. Mengingat harganya yang murah, spesifikasi kamera tersebut tergolong cukup mumpuni.

Sementara daya baterainya, Nokia 2.2 membenamkan baterai Li-Ion yang tak dapat dilepas dengan kapasitas 3.000mAh.

 

Minus Sensor Sidik Jari

Berapa harga Nokia 2.2? (Doc: Nokia)

Sayang, HMD Global tidak menyertakan sensor sidik jari. Berarti, kamu harus mengandalkan fitur face unlock untuk dapat mengakses smartphone anyar ini.

Berbeda dari smartphone kelas bawah besutan perusahaan lain, Nokia 2.2 dipastikan bakal mencicipi OS Android terkini hingga tiga tahun ke depan.

Nokia 2.2 bakal meluncur di pasaran pada 11 Juni 2019 dengan dua varian warna, yakni black dan steel.

(Isk/Ysl)

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dirawat Intensif, Ayah Dewi Perssik Tak Sadarkan Diri

Posted: 08 Jun 2019 08:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sudah cukup lama ayah Dewi Perssik, Mochammad Aidil, menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Jakarta. Sang ayah diketahui menderita beberapa penyakit seperti ginjal, kencing manis dan paru-paru.

Lewat Instagramnya, Dewi Perssik mengabarkan kondisi terkini sang ayah. Mochammad Aidil rupanya sedang tak berada dalam kondisi terbaiknya.

"Sayang... beberapa hari ini bobo terus...jangan bobo terus pie...buka matanya pi," imbuh Dewi Perssik sebagai keterangannya pada Sabtu (8/6/2019).

Dewi Perssik pun meminta masyarakat untuk mendoakan kesembuhan ayah tercintanya. Ia berharap kondisi sang ayah segera pulih.

Doa

[Foto: Instagram Dewi Perssik]

"Ini ning dewi selalu bersama papine....mas fatur datang... mas bin datang...bangun pie...alfatiha untuk papi," ucap mantan istri Saipul Jamil tersebut.

Fotonya sendiri memperlihatkan Dewi Perssik yang tengah mencium wajah Mochammad Aidil. Alat bantu pernapasan tampak terpasang di mulut pria paruh baya tersebut.

Respons

Dewi Perssik dan ayahnya (Instagram/ dewiperssikreal)

Warganet pun mendoakan kesembuhan ayahanda Dewi Perssik. "Semoga pnyakit ny di angkat amin," imbuh pemilik akun Instagram @ichayusuf91.

"Ya Allah Engkau sebaik-baiknya maha penyembuhan. Sembuhkanlah papinya kak Dewi Perssik," tambah @neshandanang.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal Semifinal Piala Dunia U-20: Korea Selatan Tantang Ekuador

Posted: 08 Jun 2019 08:00 PM PDT

Liputan6.com, Warsaw - Piala Dunia U-20 di Polandia telah memasuki babak semifinal. Empat tim akan memperebutkan dua tiket final yang akan berlangsung pada Sabtu (15/6/2019).

Pada semifinal pertama, Ukraina akan berhadapan dengan Italia, Selasa (11/6/2019). Ukraina lolos ke semifinal setelah menang tipis 1-0 atas wakil Amerika Selatan, Kolombia.

Hal sebaliknya berlaku bagi Italia. Gli Azzurri -julukan Italia- menang besar atas wakil Afrika, Mali dengan skor 4-2.

Sementara itu di semifinal Piala Dunia U-20 lainnya, Korea Selatan (Korsel) menunjukkan tajinya sebagai salah satu negara besar di sepak bola Asia. Taeguk Warriors lolos ke semifinal setelah menang adu penalti 3-2 dari Senegal.

Korsel telah ditunggu Ekuador di babak semfinal yang berlangsung pada hari yang sama dengan laga Ukraina vs Italia. Ekuador sendiri lolos setelah menaklukkan Amerika Serikat 2-1.

Pada edisi 2017, Inggris menjadi juara setelah mengandaskan Venezuela. Tempat ketiga menjadi milik Italia yang sukses menaklukkan Uruguay.

Berikut Jadwal Semifinal Piala Dunia U-20 2019

Jadwal Piala Dunia U-20

Inggris menjadi juara Piala Dunia U-20 di edisi 2017  (AFP/Kim Doo-Ho)

Selasa (11/6/2019)

01.30 WIB, Ekuador vs Korea Selatan

22.30 WIB, Ukraina vs Italia

Saksikan video menarik di bawah ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Aksi Pembuat Roti Sulap Kue Raksasa Jadi Gaun Pengantin

Posted: 08 Jun 2019 08:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Seorang pembuat roti menciptakan kue menakjubkan di China. Ia mengubah sebuah kue besar dan cantik menyerupai gaun pengantin.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Soal Pilihan Politik Ani Yudhoyono, BPN: SBY yang Minta Prabowo Umumkan

Posted: 08 Jun 2019 07:54 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Bola panas pernyataan calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto soal pilihan politik almarhumah Ani Yudhoyono, terus berkecamuk. Kali ini, sorotan tajam datang dari Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Andre Rosiade.

"True story, Pak Prabowo di-bully tentang pilihan Bu Ani 2014 dan 2019, padahal info ini didapatkan langsung Pak Prabowo dari Pak Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)," kata Andre lewat cuitan Twitter pribadinya yang disebarkan ke awak media, Minggu (9/6/2019).

Menurut Andre, SBY yang meminta Prabowo agar informasi yang diterima itu diumumkan ke awak media sebelum pulang meninggalkan Puri Cikeas.

"Pak SBY sendiri yang minta agar Pak Prabowo testimoni kebaikan Bu Ani di depan wartawan waktu mau pulang," katanya.

Andre menegaskan, semua pernyataan Prabowo kala itu sama persis seperti yang diutarakan SBY tanpa mengurangi dan menambahkan apa pun.

"Yang disampaikan itu persis diucap Pak SBY, silakan publik menilai sendiri," Andre menyudahi.

Sebelumnya, Prabowo melayat ke rumah SBY atas wafatnya mantan Ibu Negara, Ani Yudhyono di Puri Cikeas, Bogor. Tak dinyana, sebelum pulang Prabowo menuturkan hal berbau politik soal pilihan politik almarhumah.

Ani pada Pilpres 2014 dan 2019 disebut Prabowo memilih dirinya. Sontak, SBY meminta kepada awak media untuk bersikap bijak menyikapi pernyataan Prabowo tersebut.

Menurut SBY, pernyataan itu tidak elok disampaikan dalam situasi yang tengah berkabung.

SBY Maafkan Prabowo

Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sempat kecewa dengan ucapan capres Prabowo Subianto mengenai pilihan politik almarhumah Ani Yudhoyono saat melayat ke Cikeas. SBY kini telah memaafkan Prabowo dan meminta agar hal tersebut tak diperpanjang.

"Semalam di Cikeas pascaselesainya tahlilan Pak SBY menyampaikan arahan kepada kami, soal pernyataan Pak Prabowo ini jangan lagi diperpanjang apalagi terus diributkan di luar," kata Ketua DPP Partai Demokrat Jansen Sitindaon kepada wartawan, Selasa (4/5/2019).

Jansen mengungkap, SBY merasa ucapan Prabowo Subianto itu spontan dan tidak sengaja. Maka dari itu, tak perlu diributkan kembali.

"Bisa saja Pak Prabowo memang keseleo lidah dan tidak sengaja ketika mengungkapkan itu," kata Jansen.

Jansen pun menilai bawa publik sudah satu suara jika ucapan Prabowo memang tidak pantas dan tidak tepat disampaikan dalam suasana duka. Namun, SBY sudah memaafkan Prabowo.

"Dan karena ini dibulan Ramadan dan tanggal 5 besok kita sudah merayakan Idul Fitri, Pak SBYdan keluarga besar menyampaikan telah memaafkan pernyataan pak Prabowo yang tidak pada tempatnya ini," tandas Jansen.

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sikap FIFA Masih Jadi Sandungan Ezra Walian ke Timnas Indonesia U-23

Posted: 08 Jun 2019 07:50 PM PDT

Jakarta - Status Ezra Walian sebagai pemain Indonesia belum juga diakui oleh FIFA. Ini menjadi penghambat pemain asal Belanda tersebut memperkuat timnas Indonesia U-23

FIFA melarang Ezra Walian untuk tampil membela Timnas Indonesia U-23 pada Kualifikasi Piala AFC U-23 2020, Maret lalu. Pasalnya, FIFA mendapatkan memorandum dari Federasi Sepak Bola Belanda (KNVB).

Sesuai surat yang dikirim KNVB, Ezra Walian tercatat pernah berseragam Timnas Belanda U-15, U-16, dan U-17, sebelum berganti kewarganegaraan Indonesia pada Mei 2017.

Sehingga, Ezra Walian masih ilegal untuk bermain dengan Timnas Indonesia U-23 maupun senior pada perhelatan di bawah naungan FIFA. Untuk itu, PSSI masih mencari cara, satu di antaranya dengan menetapkan pengacara untuk menuntaskan polemik penyerang berusia 21 tahun tersebut.

"Kami sekarang posisinya secara legal sudah komunikasi terus dengan FIFA. Kami juga sudah menunjuk pengacara, bahkan international link untuk bisa mengusahakan hal ini," ujar Ratu Tisha Destria, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI.

"Hal yang tidak mudah dialami Ezra Walian adalah karena sang pemain belum mengganti timnas pada saat dia sudah bermain dengan Belanda U-17. Dia belum mengubah timnas sebelum melakukan naturalisasi."

"Jadi, saat itulah yang memang posisinya masih sulit. Karena memang itu regulasi FIFA sangat ketat mengatur itu. Sampai saat ini kami masih menunggu jawaban konkrit dari FIFA bagaimana agar Ezra Walian bisa memperkuat Timnas Indonesia U-23," imbuh Tisha.

Tisha juga belum tahu kriteria dari FIFA untuk Ezra Walian agar dapat tampil bersama Timnas Indonesia U-23. "Apakah pengaruh durasi Ezra Walian tinggal di Indonesia, apakah berpengaruh atau tidak. Hal itu yang kami belum dapat konkrit dari FIFA. Kami terus berusaha," tutur Tisha.

Namun, wanita berusia 33 tahun itu sedikit lega tatkala sang pemain boleh dimainkan di SEA Games 2019. Pasalnya, pesta olahraga negara Asia Tenggara tersebut bukan hajatan di bawah naungan FIFA.

Sumber: Bola.com

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: