Kamis, 02 Agustus 2018

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 RSS

Liputan6 : RSS2 Feed


Kebutuhan Hewan Kurban Idul Adha 2018 Diperkirakan 1,5 Juta Ekor

Posted: 02 Aug 2018 10:38 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kebutuhan hewan kurban untuk Hari Raya Idul Adha 2018 diperkirakan mencapai 1,5 juta ekor. Angka ini mengalami kenaikan sekitar 5 persen dari pemotongan hewan kurban pada 2017.

Hewan kurban tersebut terdiri dari s‎api sebanyak 462.339 ekor, k‎erbau sebanyak 10.344 ekor, k‎ambing sebanyak 793.052 ekor dan domba sebanyak 238.853 ekor.

"Tahun ini naik, antara 5 persen-10 persen dari tahun lalu," ujar Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan (PKH) Kementerian Pertanian (Kementan) I Ketut Diarmita di Kantornya, Jakarta, Jumat (3/8/2018).

Untuk mengantisipasi kebutuhan tersebut, lanjut Ketut, Ditjen PKH telah melakukan koordinasi dengan dinas yang membidangi fungsi peternakan dan kesehatan hewan di seluruh provinsi.

"Sehingga kebutuhan hewan tersebut dijamin seluruhnya dapat terpenuhi dari penyediaan ternak lokal," ungkap dia.

Selain itu, menurut dia, untuk mengantisipasi kebutuhan daging sapi segar di pasar tradisional selama periode Idul Adha yang tidak mungkin bisa disediakan dari ternak lokal, maka kebutuhan tersebut dipasok dari sapi atau kerbau bakalan siap potong yang ada di kandang feedloter.

"Sampai tanggal 20 Juli 2018 stok sapi bakalan siap potong sebanyak 30.170 ekor dan stok sapi bakalan yang sedang digemukan sebanyak 140.344 ekor," kata dia.

 

Risiko Penyakit

Petugas membawa hewan kurban di Lapangan Masjid Al Azhar, Jakarta, Jumat (1/9). Masjid Al Azhar Jakarta memotong dan mendistribusikan ratusan hewan kurban pada Hari Raya Idul Adha 1438 H. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

 

Sementara, dalam rangka mengamankan masyarakat terhadap risiko penularan penyakit zoonosis atau penyakit yang menular dari hewan ke manusia atau sebaliknya, serta penyediaan daging kurban yang aman, sehat, utuh dan halal, Ditjen PKH telah melaksanakan langkah, antara lain:

1. Pilot project tempat pemotongan hewan kurban di 2 titik wilayah DKI

2. Mengirimkan SE ke seluruh dinas untuk meningkatkan pengawasan pemotongan hewan kurban

3. Membentuk tim pemantau hewan kurban Ditjen PKH untuk melakukan supervisi pengawasan diwilayah Jabodetabek dan melaksanakan rapat koordinasi yang direncanakan pada 1 Agustus 2018

4. Bekerjasama dengan LSM untuk membuat dan menyebarkan melalui media sosial tentang penyembelihan hewan kurban yang baik, untuk disebarkan ke seluruh DKM di Indonesia

5. Bekerjasama dengan Perguruan Tinggi, LSM dan DKM untuk aktif melakukan sosialisasi penyembelihan hewan kurban yang benar.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polisi Tetapkan 7 Tersangka Kasus Gladiator Maut Ala Pelajar

Posted: 02 Aug 2018 10:37 PM PDT

Patroli, Bogor - Setelah dua hari melakukan penyidikan, aparat Polresta Bogor Kota yang menangani kasus tawuran pelajar berujung maut menemukan fakta mengejutkan.

Irgi Seftiadin, siswa SMP 2 Cibungbulang itu bukan hanya tewas dalam aksi tawuran, melainkan oleh aksi adu tarung alias gladiator. Mirip dengan kasus yang terjadi pada November 2017 lalu, yang juga berlangsung di wilayah yang sama.

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Jumat (3/8/2018), polisi mengungkap, tarung gladiator tiga lawan tiga itu diberi kode oleh para penyelenggara.

Ironisnya, penyelenggaranya adalah sejumlah alumni dari dua sekolah yang bertikai dengan jumlah tujuh orang dan peran yang berbeda-beda. Mereka berperan sebagai penyelenggara, perekam kejadian, hingga penyedia senjata tajam.

Para siswa yang hendak diadu tersebut rupanya tak mengetahui jika duel yang sudah diatur oleh para seniornya itu menggunakan senjata tajam.

Sejauh ini, petugas mengamankan dua senjata tajam jenis celurit dan telepon genggam berisi percakapan persiapan aksi gladiator.

Seperti diberitakan sebelumnya, peristiwa mengerikan ala gladiator tersebut berlangsung, Selasa malam, 31 Juli lalu. Keluarga dari Irgi Seftiadin yang mendatangi lokasi kejadian, histeris saat melihat tubuh sang putra bersimbah darah dengan penuh luka senjata tajam. (Galuh Garmabrata)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Puncak Gelombang Panas Ekstrem di Eropa Akan Terjadi di Spanyol dan Portugal

Posted: 02 Aug 2018 10:33 PM PDT

Liputan6.com, Madrid - Di tengah gelombang panas yang melanda kawasan Eropa sekitar seminggu terakhir, menurut prakiraan cuaca, puncaknya akan terjadi dalam beberapa hari mendatang di Semenanjung Iberia, yang merupakan lokasi negara Spanyol dan Portugal.

Sepanjang sejarah, rekor cuaca panas ekstrem di Eropa terjadi pada 1977 silam, yang melanda kota Athena dan sekitarnya, dengan catatan suhu mencapai 48 derajat Celsius.

Adapun prediksi puncak gelombang panas, sebagaimana dikutip dari BBC pada Jumat (3/8/2018), yang telah diprediksi muncul sejak beberapa hari lalu, akan muncul di sebagian besar wilayah Spanyol dan Portugal. Salah satu pemicunya yakni hembusan udara panas dari daratan di selatan Afrika.

Prakiraan sementara menyebut, suhu tinggi akan berpusat di wilayah barat daya Spanyol serta selatan dan tenggara Portugal, yang kemungkinan terasa pada Jumat atau Sabtu ini.

Jika ditilik dari sejarah, gelombang panas ekstrem pernah melanda Semenanjung Iberia pada 2003, di mana suhu di Portugal tercatat menyentuh 47,7 derajat Celsius dan di Spanyol 47,3 derajat Celsius.

Di lain tempat, kawasan Eropa Barat lainnya seperti Inggris dan Prancis, akan mengalami kenaikan suhu udara antara 33 hingga 35 derajat Celsius.

Otoritas di Spanyol telah menetapkan status siaga nasional, setidaknya hingga hari Minggu nanti, di mana turut disebutkan bahwa gelombang panas akan terasa sangat intens di wilayah barat daya.

Lembaga pemantau dan peringatan cuaca Eropa, Meteoalarm, telah mengeluarkan tanda merah yang menandakan kategori kondisi sangat berbahaya dan berisiko memicu kematian, terutama di sebagian besar wilayah selatan Portugal dan Provinsi Badajoz di Spanyol.

Gelombang panas juga membuat pemerintah Italia mengeluarkan peringatan waspada terhadap sebagian wilayah pusat dan utara negara itu, termasuk mencakup destinasi wisata favorit di Roma, Florence, dan Venesia.

 

Simak video pilihan berikut: 

 

 

Picu Kebakaran Lahan

Petugas pemadam kebakaran mencoba memadamkan api saat kebakaran di Desa Kineta, dekat Athena, Rabu (24/7). Kebakaran hutan hebat telah menewaskan 74 orang di Yunani. (AFP Photo/Valerie Gache)

Lembaga cuaca nasional Portugal, Ipma, mengatakan bahwa periode gelombang panas kali ini luar biasa ekstrem dan kemungkinan menyamai rekor yang pernah terjadi pada 2003 lalu.

Suhu pada malam-malam terakhir di Portugal tercatat tidak turun dari kisaran 25 hingga 30 derajat Celsius di hampir seluruh wilayah negara itu. Padahal dalam kondisi normal, suhu malam hari di Semenanjung Iberia ketika musim panas berkisar antara 24 hingga 27 derajat Celsius.

Gelombang panas juga dilaporkan berdampak ke wilayah utara Eropa yang biasanya cenderung dingin sepanjang tahun. Gletser di puncak tertinggi Swedia, Gunung Kebnekaise, mencair beberapa sentimeter per hari dalam satu bulan terakhir.

Di negara tetangganya, Norwegia, pemerintah setempat telah mendesak para pengemudi untuk berhati-hati dalam berkendara, terutama ketika melewati terowongan. Hal ini dikarenakan banyak rusa dan domba berteduh di dalamnya untuk mendinginkan diri dari cuaca panas.

Salah seorang pejabat pemerintah Norwegia, Tore Lysberg, mengatakan kepada kantor berita AFP, "Para hewan mundur ke tempat-tempat yang lebih dingin --rusa dan domba-- untuk menemukan tempat perlindungan di terowongan dan wilayah yang teduh."

Suhu dilaporkan mencapai 31,2 derajat Celsius pada hari Rabu di Finnmark, yang berada di dalam Lingkar Arktik, namun kini telah kembali turun di bawah 20 derajat Celsius.

Gelombang panas juga diketahui memicu bencana kebakaran lahan di Yunani yang menewaskan lebih dari 90 orang dan di Swedia yang merusak ratusan hektar lahan di lingkar Arktik, termasuk hutan-hutan pinus.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Klasemen AFF U-16 2018: Indonesia Kokoh di Puncak

Posted: 02 Aug 2018 10:30 PM PDT

Jakarta - Indonesia kembali tampil gemilang di Piala AFF U-16 2018. Di laga ketiga, di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Kamis (2/8/2018), tim asuhan Fakhri Husaini menang 4-2 atas Vietnam.

Empat gol timnas Indonesia U-16 itu dicetak Supriadi (29'), Bagus Kahfi (44' dan 60') dan gol dari kaki Andre pada menit ke-83. Sementara dua gol Vietnam dicetak Dinh dan Vo masing-masing terjadi pada menit ke-6 dan 72.

Kemenangan ketiga secara beruntun ini membuat Timnas Indonesia semakin kukuh di puncak klasemen Grup A Piala AFF U-16 2018. Hasil tersebut juga semakin memuluskan langkah Tim Garuda Asia untuk lolos ke semifinal.

Pada pertandingan lain di hari yang sama, Filipina kembali jadi bulan-bulanan tim lawan. Kali ini, Myanmar yang menjadikan Filipina sebagai lumbung gol dengan pesta tujuh gol di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo.

Di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Timor Leste berhasil meraih kemenangan pertama dengan mengalahkan Kamboja 2-1.

Berikut ini hasil pertandingan dan klasemen penyisihan Grup A Piala AFF U-16 2018 selengkapnya.

Klasemen

Klasemen Piala AFF U-16 matchday ke-3. (Bola.com/Dody Iryawan)

Hasil Pertandingan

Kamis (2/7/2018):

Vietnam Vs Indonesia 2-4

Filipina Vs Myanmar 0-7

Timor Leste Vs Kamboja 2-1

Sumber: www.bola.com

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Mobil Sport Masa Depan BMW i8 Roadster Tebar Pesona di GIIAS 2018

Posted: 02 Aug 2018 10:30 PM PDT

Model bersanding di mobil BMW i8 Roadster diluncurkan pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 di ICE BSD City, Tangerang, Kamis (2/8). Untuk pertama kalinya di ajang GIIAS 2018, BMW membawa i8 Roadster. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Model bersanding di mobil BMW i8 Roadster diluncurkan pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 di ICE BSD City, Tangerang, Kamis (2/8). Untuk pertama kalinya di ajang GIIAS 2018, BMW membawa i8 Roadster. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Desain interior tampilan  mobil BMW i8 Roadster yang diluncurkan pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 di ICE BSD City, Tangerang, Kamis (2/8). Beralih ke kabin, terdapat sentuhan kulit di roda kemudi. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Desain interior tampilan mobil BMW i8 Roadster yang diluncurkan pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 di ICE BSD City, Tangerang, Kamis (2/8). Beralih ke kabin, terdapat sentuhan kulit di roda kemudi. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Desain lampu belakang tampil sporty di mobil BMW i8 Roadster yang diluncurkan pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 di ICE BSD City, Tangerang, Kamis (2/8).  (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Desain lampu belakang tampil sporty di mobil BMW i8 Roadster yang diluncurkan pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 di ICE BSD City, Tangerang, Kamis (2/8). (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Desain bagian belakang mobil BMW i8 Roadster yang diluncurkan pada GIIAS 2018 di ICE BSD City, Tangerang, Kamis (2/8). BMW i8 Roadster hadir dengan sentuhan Accaro dengan pilihan warna ivory white dan black. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Desain bagian belakang mobil BMW i8 Roadster yang diluncurkan pada GIIAS 2018 di ICE BSD City, Tangerang, Kamis (2/8). BMW i8 Roadster hadir dengan sentuhan Accaro dengan pilihan warna ivory white dan black. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Model bersanding di mobil BMW i8 Roadster diluncurkan pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 di ICE BSD City, Tangerang, Kamis (2/8). BMW i8 Roadster menggunakan atap berbahan soft-top. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Model bersanding di mobil BMW i8 Roadster diluncurkan pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 di ICE BSD City, Tangerang, Kamis (2/8). BMW i8 Roadster menggunakan atap berbahan soft-top. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Pengisian daya dengan sistem hybrid elektrik pada mobil BMW i8 Roadster diluncurkan pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 di ICE BSD City, Tangerang, Kamis (2/8). (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Pengisian daya dengan sistem hybrid elektrik pada mobil BMW i8 Roadster diluncurkan pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 di ICE BSD City, Tangerang, Kamis (2/8). (Liputan6.com/Fery Pradolo)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jelang Menikah, Tasya Kamila Berziarah ke Makam Sang Ayah

Posted: 02 Aug 2018 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Tasya Kamila sebentar lagi bakal memasuki babak baru dalam kehidupannya. Mantan penyanyi cilik itu akan melepas masa lajangnya dengan sang kekasih, Randi Bachtiar.

Setelah kurang lebih lima tahun berpacaran, rencananya Tasya Kamila dan Randy Bachtiar akan melangsungkan pernikahan pada 5 Agustus 2018 mendatang. 1 Juli 2018 lalu, keduanya lebih dulu menjalani acara pertunangan.

Jelang menikah, hal terpenting yang harus dilakukan Tasya Kamila adalah mengunjungi makam sang ayah, Gatot Permadi Joewono, yang wafat pada 24 Maret 2017, seperti yang dijalaninya hari ini, Jumat (3/8/2018).

"Indah banget jalanan menuju makam papaku.. Semoga keindahan ini jg papa rasakan di alam barzah," kata Tasya Kamila seraya memperlihatkan suasana lingkungan makam ayahnya.

 

Pengajian

Persiapan pengajian Tasya Kamila [foto: instagram/classytentdecoration]

Di hari yang sama, Tasya Kamila juga kabarnya akan menggelar pengajian pranikah di kediamannya. Hal ini diketahui dari akun Instagram vendor dekorasi yang digunakan pelantun "Libur Tlah Tiba" itu, yakni @classytentdecoration.

Akun tersebut memperlihatkan satu sudut ruangan rumah Tasya Kamila telah dihias dengan empat kursi putih dan bunga-bunga cantik untuk latar belakangnya. "Pengajian di kediaman mba @tasyakamila," katanya.

 

Adat Jawa

Tasya Kamila dan Randi Bachtiar prewdding [foto: instagram/tasyakamila]

Tidak hanya itu, baru-baru ini Tasya Kamila juga mengunggah foto prewedding-nya bersama Randi Bachtiar. Keduanya memilih konsep adat Jawa untuk foto prewedding mereka sesuai dengan asal-usul keluarga Tasya.

"Sesuai dengan asal usulku. Walaupun gak tau persis jawa mana, tapi katanya sih papaku campuran Jawa Timur & Jawa Tengah. Kan nama papaku Pak Gatot, jadi udah pasti orang jawa lah ya pokoknya hihihi," cerita Tasya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Viral, Wanita Gendong Bayi di Besi Penghubung Kereta

Posted: 02 Aug 2018 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Bukannya duduk di salah satu gerbong, wanita ini memutuskan duduk di besi penghubung antar kereta sambil membawa sang bayi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Vendor Lain Mulai Tinggalkan Notch, Kenapa Honor Masih Pakai?

Posted: 02 Aug 2018 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Honor memboyong flagship smartphone-nya ke Indonesia, Honor 10. Smartphone ini memiliki layar seluas 5,84 inci dengan desain bodi belakang dari material glass dan paduan warna yang bisa berubah-ubah.

Smartphone ini hadir dengan notch di layar membuatnya jadi salah satu perangkat yang mengikuti langkah Apple dengan iPhone X-nya. Padahal saat ini, tidak sedikit juga vendor memilih untuk merilis smartphone tanpa notch demi menghadirkan layar lebih luas.

Sebut saja Oppo dengan smartphone terbarunya Find X atau Vivo dengan Vivo Nex. Keduanya sebelumnya pernah merilis ponsel pintar dengan notch di layar seperti Oppo F7 atau Vivo V9.

Lantas, apa kata Honor Indonesia tentang hal ini? Presiden Honor Indonesia James Yang mengatakan, kehadiran notch bukan berarti bagus atau tidak bagus.

"Kami tidak berpikir (smartphone) notch itu lebih baik atau lebih jelek. Kami hanya mencoba memberikan pilihan ke konsumen," kata James Yang usai peluncuran Honor 10 di Jakarta, Kamis (2/8/2018) kemarin.

Dia mengatakan, notch milik Honor 10 pun tidaklah berukuran besar dibandingkan dengan poni milik iPhone X. Selain itu, Honor juga memberikan opsi untuk meniadakan notch tersebut jika pengguna tidak menyukainya.

 

Kamera Honor 10

Peluncuran Honor 10 di Indonesia. Liputan6.com/Agustin Setyo W

James mengatakan, "Mereka yang membutuhkan notch bisa menggunakannya. Jadi ini bukan masalah keren atau tidaknya, tetapi lebih untuk memenuhi kebutuhan konsumen."

Sekadar diketahui, Honor 10 merupakan smartphone yang dibekali dengan teknologi kecerdasan buatan. AI di perangkat ini tersedia berkat prosesor Kirin 970.

AI digunakan oleh Honor pada fitur kameranya. Dengan penggunaan AI, kamera Honor 10 bisa mengenali lebih dari 500 skenario dalam 22 kategori dan membuat hasil foto lebih baik.

Spesifikasi dan Harga Honor 10

President Honor Indonesia James Yang dalam peluncuran Honor 10 di Jakarta, Kamis (2/8/2018). Liputan6.com/ Agustin Setyo Wardani

Tampil dengan layar seluas 5,84 inci dengan FullView Display, Honor 10 hadirkan kemampuan kamera ganda yang lebih baik dibandingkan iPhone X.

"Dengan dukungan teknologi AI oleh Independent NPU, kamera Honor 10 lebih pintar," ungkap James.

"Kamera iPhone X hanya memiliki sensor 12 MP + 12MP. Sementara kamera ganda Honor 10 memiliki sensor 24MP + 16MP yang didukung AI, bisa mengenali 500+ skenario dalam 22 kategori," ucapnya menambahkan.

Masih didukung AI, kamera selfie Honor 10 memiliki sensor 24MP dengan ISO yang disempurnakan.

Bicara performa, Yang mengatakan, Honor 10 memiliki performa yang jauh lebih tinggi dibandingkan smartphone lain di kelasnya. Hal ini berkat teknologi GPU Turbo yang disematkan di perangkat tersebut.

Performa Honor 10 juga didukung kapasitas baterai 3400mAh dan fast charging yang bakal penuh terisi 50 persen hanya dalam 25 menit. Khusus Indonesia, Honor 10 yang dijual adalah varian RAM 4GB dan memori internal 128GB.

Di Indonesia, Honor 10 dibanderol Rp 6.999.000. Honor akan mulai membuka pre-order Honor 10 pada 6 Agustus 2018, ekslusif di Lazada indonesia.

(Tin/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jokowi Pakai Sneakers Kece Asal Bandung untuk Keperluan Dinas

Posted: 02 Aug 2018 10:22 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kedatangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di perhelatan musik We The Fest 2018 dua akhir pekan lalu meninggalkan kesan tersendiri bagi para penontonnya. Jokowi terlihat hadir di Kemayoran, Jakarta, bersama Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Triawan Munaf dan putra sulungnya, Gibran Rakabuming Raka.

Menghadiri konser musik tersebut, Jokowi memilih mengenakan outfit semiformal dengan kemeja putih dan sneakers hitam. Rupanya, sneakers yang digunakan Jokowi merupakan produk lokal dari Bandung.

Sneakers hitam yang digunakan Jokowi pada gelaran WTF 2018 merupakan garapan sebuah rumah produksi asal Bandung, NAH Project. Jenis sneakers yang digunakan Jokowi adalah Yoga Flexknit v2.0 Carbon Black. Dikutip dari akun Instagram Nah Project, Jokowi memesan tiga pasang sneakers pada Jumat (20/7/2018) siang yang akan digunakan untuk dinas.

Dilengkapi teknologi mutakhir

 

Pride. teardrops. and joy Pak Jokowi dengan sneakers NAH Project Yoga FlexKnit v2.0 Carbon Black saat datang di hari ketiga We The Fest 2018 Story behind the photo: Ceritanya 4 hari yang lalu. Hari Jumat siang di kantor mendadak team NAH terima telfon dari salah satu ajudan presiden. . "Bapak ingin cari sepatu sneakers lokal untuk dipakai dinas". Hari itu, info yang kita terima barang harus sampai secepatnya. Sementara hari udah sore . Yap. Bayangin aja. Sekantor panik. Ada panggilan dari istana. Apalagi jumat sore. Travel/shuttle udah full book. Kirim barang via logistik express gak akan sampai besok karena udah kesorean . Jadi kita putusin buat berangkat sendiri. Tiga orang team NAH berangkat naik bis umum ke Istana Bogor Jumat Sore kemarin . [Foto kedua] Tim NAH sampai di Istana Bogor sekitar jam 1 pagi. Karena udah kemaleman jadi barang yang kita bawa diterima oleh penjaga gerbang istana . Total yang dibeli bapak ada 3 pasang sepatu NAH Project. Sampai hari ini baru satu yang dipakai oleh Pak Jokowi. Dua sepatu lagi masih dirahasiakan . It's all worth it in the end. Terima kasih banyak untuk @nevertoolavish . Juga @dr.tirta yang udah membantu merekomendasikan sneakers NAH Project saat event @solevacation . . Dan buat semua yang udah percaya sama NAH Project. Selamat karena sepatu lo samaan sama Pak Presiden Jokowi. Hehe. . Ps: berita ini sudah dikonfirmasi oleh Lettu Teddy Indra Wijaya (Staf Setneg/ Ajudan Presiden) . Photo taken from instagram @we.the.fest . #iSupportNAHProject

A post shared by NAH Project (@nah.project) on

Sepatu ini sendiri baru dirilis pada akhir Mei lalu di Bandung. Nampaknya koleksi sneakers ini cukup ditunggu-tunggu karena penjualannya yang laris di pasaran. Keistimewaan dari sepatu ini terletak pada autofoam dan teknologi FlexKnit yang memungkinkan sepatu ini memiliki sistem knit yang lentur di bagian depan. Sehingga sepatu ini cocok digunakan bagi Anda yang memiliki mobilitas tinggi.

Dilengkapi dengan kinerja insole berkualitas baik, sepatu ini mampu mengurangi getaran dan memiliki daya tahan yang cukup tinggi. Sneakers kece ini dihadirkan dalam dua varian warna, yakni Carbon Black dan Oreo Gray dengan harga Rp 415 ribu.

 

Pakai varian lain di GIIAS 2018

Presiden Jokowi menyapa anak-anak saat meninjau pameran pada pembukaan GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 di ICE BSD, Tangsel, Kamis (2/8). GIIAS 2018 mengambil tema Expand Ideas Beyond Mobility. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Namun dikutip dari situs resmi NAH Project, Yoga FlexKnit Carbon Black tidak lagi diproduksi. Sebagai gantinya, NAH Project akan merilis Project Yoga v2.0 FlexKnit dengan spesifikasi tambahan.

Jokowi sendiri mengenakan sepatu ini tidak hanya ketika hadir di We The Fest 2018. Ia mengenakan sepatu serupa dengan varian Oreo Gray ketika menghadiri GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018 di ICE BSD, Tangsel, pada Kamis (2/8/2018).

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Olahraga Bareng, Ganindra Bimo dan Andrea Dian Pamer Ciuman

Posted: 02 Aug 2018 10:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pasangan selebritas Ganindra Bimo dan Andrea Dian semakin mesra saja. Meskipun pernikahan mereka belum diwarnai oleh kehadiran seorang anak, keduanya memiliki cara sendiri untuk tetap bisa bahagia.

Salah satunya adalah dengan berolahraga bersama. Bahkan, Ganindra Bimo dan Andrea Dian sempat memamerkan aktivitas tersebut melalui sebuah video singkat di media sosial.

Mengintip fitur Instagram Story di akun @andreadianbimo, warganet melihat kemesraan yang terjalin di antara pasangan yang menikah pada 2013 ini.

Ganindra Bimo, yang sedang melakukan sit up, mendapat kecupan dari Andrea Dian yang menahan kakinya di depannya. Andrea mendaratkan ciumannya ke bibir dan kening Ganindra Bimo.

Menghitung

Andrea Dian - Ganindra Bimo (Bambang E. Ros/bintang.com)

Dalam videonya, Andrea yang sesekali tertawa, terlihat menghitung jumlah gerakan Ganindra Bimo saat sedang sit up. Ia lalu menyodorkan bibirnya ke wajah sang suami.

Pernikahan

Seringnya mengumbar kemesraan di media sosial, pasangan Andrea Dian dan Ganindra Bimo hingga dijuluki dengan hot couple. Tidak sedikit para netizen yang iri dengan kemesraan keduanya. (Instagram/andreadianbimo)

Ganindra Bimo dan Andrea Dian menikah pada 11 Mei 2013 lalu di Gereja Santo Fransiskus Asisi, Tebet, Jakarta Selatan. Proses pernikahan berlangsung khidmat dan penuh haru.

Keduanya memang kerap tak malu-malu memamerkan kemesraan di tempat umum serta media sosial. Bahkan, Andrea dan Ganindra sempat menghebohkan warganet dengan mengunggah foto-foto seksi di atas ranjang.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Keyakinan The Fed Tekan Rupiah

Posted: 02 Aug 2018 10:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) bergerak melemah pada perdagangan Jumat ini. Pernyataan Bank Sentral AS Menjadi faktor penekan rupiah.

Mengutip Bloomberg, Jumat (3/8/2018), rupiah dibuka di angka 14.496 per dolar AS, melemah jika dibandingkan dengan penutupan perdagangan sebelumnya yang ada di angka 14.478 per dolar AS.

Sejak pagi hingga siang hari ini, rupiah bergerak di kisaran 14.495 per dolar AS hingga 14.509 per dolar AS. Jika dihitung dari awal tahun, rupiah melemah 7 persen.

Sedangkan berdasarkan Kurs Referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Date (Jisdor) Bank Indonesia (BI), rupiah dipatok di angka 14.503 per dolar AS, melemah jika dibandingkan dengan patokan sehari sebelumnya yang ada di angka 14.446 per dolar AS.

Chief Market Strategist FXTM Hussein Sayed menjelaskan, mata uang pasar berkembang terancam merosot tajam setelah Bank Sentral AS atau the Federal Reserve (the Fed) menyampaikan penilaian yang optimistis mengenai ekonomi AS.

Dolar sepertinya akan tetap sangat terangkat oleh spekulasi kenaikan suku bunga AS tahun ini, sehingga mata uang pasar berkembang termasuk rupiah dapat terus melemah.

"Dari aspek teknis, rupiah dapat menantang 14.500 per dolar AS di jangka pendek apabila dolar terus menguat," jelas dia.

Isu perdagangan antara dua ekonomi terbesar dunia terus menghantui pasar di hari Kamis setelah Presiden Trump meminta pemerintahannya untuk mempertimbangkan peningkatan proposal tarif sebesar lebih dari dua kali lipat terhadap barang asal China senilai USD 200 miliar.

Indef: Nilai Tukar Rupiah Belum Dijaga Baik

Teller menghitung mata uang dolar di penukaran uang di Jakarta, Jumat (20/4). Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS pagi ini melemah ke posisi di Rp 13.820. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Sebelumnya, Institute for Development of Economics and Finance (INDEF) kritik Pemerintah RI yang dinilai tidak kompak sehingga nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) saat ini terombang-ambing.

Ekonom Senior INDEF, Didik J Rachbini mengatakan, Pemerintah Indonesia di era Soeharto sebenarnya memiliki sensitivitas yang sangat tinggi dalam menjaga nilai tukar rupiah dan inflasi sejak periode 1970-an.

"Mengapa? Karena pada 1965 kita dihantam oleh krisis inflasi yang maha dahsyat. Oleh karena itu, pemerintah orde baru sangat sensitif terhadap inflasi. Akan jadi isu besar kalau harga telur naik pada saat itu," papar dia pada Selasa 31 Juli 2018. 

"Waktu itu, bahkan pengontrolan inflasi ada di samping kanan Presiden Soeharto. Sekarang siapa yang menjaga inflasi? Tidak ada. Masing-masing bicara sendiri. Hanya BI (Bank Indonesia) yang kerja," dia menambahkan.

Didik pun menyebutkan, pemerintah saat ini tidak sensitif terhadap nilai tukar rupiah. Dia menuturkan, tim ekonomi negara gagal mengelola berbagai faktor nilai tukar tersebut.

"Tim ekonomi kita itu tidak solid. Antara satu menteri dan menteri lainnya berkelahi. Ada masalah leadership kepemimpinan ekonomi yang berat pada saat ini," keluhnya.

Lagi-lagi, ia kembali membandingkan kondisi perekonomian negara kini dengan zamannya Soeharto. Dia menyatakan, Indonesia di bawah kepemimpinan Soeharto hanya memegang cadangan devisa sebesar USD 30-35 miliar, tapi bisa mengendalikannya sebelum dilanda krisis moneter 1998.

"Ada devaluasi yang tertib dari 600 ke 700, 1.100 ke 1.400 dan seterusnya," ujar dia.

Pada masa kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi), ia menambahkan, nilai tukar semakin berat sebab sektor luar negeri tidak selalu dijaga. Dia mengatakan, pemerintah tak mampu mengontrol banyak faktor yang menyebabkan nilai tukar rupiah tertekan.

"Nilai tukar ini yang sebenarnya jadi permasalahan. Kalau nilai tukar Rp 14.500, maka otomatis kita sulit mengimpor. Akan terjadi stabilitas dengan sendirinya," ungkap dia.

"Sehingga dengan demikian, nilai rupiah kita tidak terjaga dengan sebaiknya. Dibiarkan saja, tidak terkontrol, dan faktor-faktornya tidak dikembangkan dengan baik," dia menyimpulkan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Nyoman Nuarta Ungkap Haru Pasca Patung Garuda Wisnu Kencana Rampung

Posted: 02 Aug 2018 10:16 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Patung raksasa Garuda Wisnu Kencana telah rampung, setelah memakan waktu selama 28 tahun. Patung yang terletak di kawasan Cultural Park GWK, Ungasan, Jimbaran Bali ini akan menjadi salah satu patung terbesar dunia.

Dengan selesainya pemasangan keping terakhir patung GWK ini, rencananya peresmian dan syukuran akan digelar pada Sabtu (3/8/2018). Patung GWK diharapkan dapat menjadi salah satu pusat wisata budaya kebanggaan lokal dan terdengar gaungnya hingga Internasional.

Nyoman Nuarta, tokoh utama di balik pembangunan patung Garuda Wisnu Kincana ini mengungkapkan kebahagiaannya setelah penantian panjang, akhirnya patung kebanggaan ini rampung. Seniman patung ini mengungkapkan kebahagiaannya lewat akun instagramnya @nyoman_nuarta. Dalam video berdurasi satu menit itu, terlihat kebahagiaan bercampur haru dari tim yang terlibat.

"Dengan antusias mengiringi keping terakhir patung GWK. Sungguh berbahagia, atas rakhmatNya, 28 tahun proses pengerjaan patung selesai dengan ZERO ACCIDENT," tulis Nyoman Nuarta pada keterangan foto.

 

Garuda Wisnu Kencana selesai

Patung GWK memiliki tinggi 121 meter dari permukaan tanah, atau 271 meter dari permukaan laut. GWK menjadi salah satu patung tertinggi dunia bersanding dengan patung Spring Temple Buddha China, The Laykyun Sekkya Buddha Myanmar, Patung Liberty Amerika Serikat, Ushiku Daibutsu Jepang, The Motherland Calls Rusia, dan Christ the Redeemer Brazil.

Pembangunan Garuda Wisnu Kencana bermula dari gagasan Nyoman Nuarta bersama Menteri Pariwisata, Pos, Telekomunikasi Joop Ave, dan Gubernur Bali Ida Bagus Oka, serta Menteri Pertambangan dan Energi Ida Bagus Sudjana, sekitar tahun 1989. Awal tahun 1990, rencana itu dipresentasikan ke Presiden Soeharto dan disetujui.

 

Garuda Wisnu Kencana selesai

Peletakan batu pertama pembangunan Cultural Park GWK di Bukit Ungasan Jimbaran ini dilakukan tahun 1997. Pembuatan keping-keping GWK melibatkan ratusan seniman. Dan sekitar 120 seniman turut mengerjakan pemasangannya di Bali. Berbagai sektor terlibat, khususnya para seniman tanah air. Pembangunan patung Garuda Wisnu Kencana merupakan wujud nyata dari komitmen para seniman yang terlibat.

 

Dengan antusias mengiringi keping terakhir patung GWK

A post shared by Nyoman Nuarta (@nyoman_nuarta) on

"Pengerjaan tahap akhir ekor garuda dan pemasangan modul terakhir. Terima kasih para sahabat yang senantiasa mengirimkan doa dan dukungan untuk kami. Setelah 28 tahun berjuang, mimpi ini menjadi nyata. Tak terlupakan pula sahabat-sahabat kami di Sutindo Group yang selalu dengan penuh semangat menyediakan tembaga untuk patung GWK," tulisnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Neuer: Skuat Jerman Terima Keputusan Pensiun Ozil

Posted: 02 Aug 2018 10:15 PM PDT

Liputan6.com, Munchen - Kiper utama Timnas Jerman, Manuel Neuer menyebut seluruh pemain Tim Panser sudah menerima keputusan Mesut Ozil untuk pensiun. Neuer menilai keputusan itu memang hak individu Ozil.

Ozil memutuskan pensiun dari timnas Jerman usai kegagalan di Piala Dunia 2018 Rusia. Dia merasa diperlakukan tidak adil dengan banyaknya hujatan rasis.

Gelandang Arsenal ini mengaku bisa terima jika dia dikritik karena performa yang buruk. Namun, yang terjadi selama ini justru Ozil dikritik karena darah Turki yang separuh mengalir dalam tubuhnya. Dia pun merasa tindakan itu tak bisa diterima.

Neuer merasa Ozil dan Gundogan menjadi sasaran pelampiasan fan karena Jerman yang tampil buruk di Piala Dunia. Seandainya Jerman melaju positif - meski tak juara - dia yakin Ozil tak akan jadi bulan-bulanan kritik seperti saat ini.

"Jika keduanya (Ozil dan Gundogan) atau seluruh pemain tampil apik di PIala Dunia, kita tidak akan berdiri di sini berbicara soal ini (Ozil Pensiun)," ungkap Neuer di fourfourtwo.

"Ini adalah keputusan setiap pemain. Ketika seorang pemain mengatakan dia ingin pensiun, itu adalah keputusannya sendiri. Anda harus mencari alasan untuk diri anda sendiri dan karena itu, dia (Ozil) sudah menemukan alasannya."

Wajar

Lebih lanjut, Neuer merasa tak ada yang aneh dari keputusan pensiun Ozil. Dia menyebut pensiun adalah hal wajar yang dilakukan pesepak bola profesional saat gagal mencapai target tertentu bersama tim nasionalnya.

"Tentu saja kami menerima keputusannya. Di masa lalu pemain lain sudah memutus karier mereka di tim nasional setelah turnamen seperti kompetisi Eropa atau Piala Dunia," dia menjelaskan.

Di sisi lain, timnas Jerman dinilai tetap akan digdaya meski kehilangan Ozil. Saat ini banyak talenta-talenta muda yang menunggu kesempatan bermain.

Sumber: bola.net

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Api Obor Asian Games Tiba di Jambi

Posted: 02 Aug 2018 10:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Api obor Asian Games 2018 tiba di Jambi dengan menggunakan pesawat Hercules.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kerap Menuntut Dinikahi, Janda di Tangerang Dibunuh Kekasihnya

Posted: 02 Aug 2018 10:14 PM PDT

Patroli, Tangerang - Seorang pria bernama Roy menghabisi nyawa Neneng, seorang janda di Cisoka, Tangerang, Banten. Kaki pelaku terpaksa ditembak lantaran mencoba melarikan diri saat akan ditangkap di kawasan Pandeglang, Banten.

 

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Jumat (3/8/2018), duda berusia 31 tahun tersebut diduga sebagai pelaku tunggal pembunuhan terhadap Neneng, yang merupakan kekasihnya sendiri.

Dari hasil penyidikan terungkap, Roy nekat menganiaya korban hingga tewas lantaran kesal, korban selalu menuntut ingin dinikahi.

Sebelum peristiwa pembunuhan yang terjadi, Mei 2018, Neneng dan Roy tinggal satu rumah.

Dalam persembunyiannya, pelaku juga membawa lari paksa seorang wanita dan putrinya lantaran keduanya mengetahui aksi pembunuhan itu. Atas perbuatannya, polisi menjeratnya dengan dua pasal KUHP dengan ancaman 10 tahun penjara. (Galuh Garmabrata)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dibanderol Rp 55 Juta, Apa Istimewanya Bebek Honda Super Cub C125?

Posted: 02 Aug 2018 10:13 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Tren sepeda motor bebek kembali ramai di pasar otomotif Tanah Air. Melihat hal tersebut, PT Astra Honda Motor (AHM) bergerak cepat, dengan langsung meluncurkan Honda Super Cub C125 di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2018, yang berlangsung di ICE, BSD, Tangerang Selatan.

Meskipun bergaya klasik, namun Honda Super Cub C125 tetap mengusung fitur dan gaya modern di motor yang dibanderol Rp 55 juta ini.

Honda Super Cub C125 menggunakan basis Frame C110, yaitu baja berbentuk tabung. Sepeda motor ini juga memiliki berat 107 kg dan dilengkapi dengan suspensi depan teleskopik dan pelek alumunium (bukan jari-jari) berdiameter 17 inci. Ban depan motor ini memiliki ukuran 70/90 depan serta 80/90 belakang dan menggunakan ban tubeless

"Honda Super Cub C125 hadir sebagai trendsetter baru di segmen premium dengan desain yang timeless dan unik," ujar Executive Vice President Director PT AHM, Johannes Loman, di sela-sela GIIAS 2018, Kamis (2/8/2018).

Selain itu, desain originalnya tetap dipertahankan seperti lampu bulat, model knalpot memanjang yang ikonik, didukung performa yang dapat diandalkan, serta fitur premium di balik tampilan uniknya.

 

Selanjutnya

Untuk spesifikasinya, Honda Super Cub C125 dipersenjatai dengan mesin SOHC empat langkah pendingin udara. Dengan mesin tersebut, motor ini mampu menghembuskan daya hingga 6 Tk pada 7.500 rpm dan torsi maksimum sebesar 9,79 Nm pada 5.000 rpm.

Honda Super Cub C125 memiliki desain premium dan unsur originalitas yang kental di keseluruhan bodinya. Desain originalnya tetap dipertahankan seperti desain lampu bulat, model knalpot memanjang yang ikonik, single seat, dan setang lebar.

 

 

Selanjutnya

Desain panel meter mengadopsi kombinasi analog dan digital, dengan dua lingkaran krom yang menjadi pemisah. Lingkaran luar menunjukkan jarum spidometer analog, dan lampu pemberitahuan. Sementara di lingkaran dalam menunjukkan tampilan digital.

Fitur premium dan modern lainnya, yaitu Honda Smart Key System, yang terintegrasi dengan Alarm untuk mencegah pencurian. Terdapat juga answer back system, dimana indikator akan berkedip saat digunakan untuk mempermudah pencarian motor saat parkir.

Sebagai bentuk apresiasi kepada generasi sebelumnya, logo tiga dimensi classic Wing disematkan pada pelindung kaki, serta Smart Key Honda Super Cub C125.

Model ini mendapatkan tiga pilihan warna, yaitu pearl shining black (hitam), pearl niltava blue (biru), dan pearl nebula red (merah).

Saksikan Videonya di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jemaah Calon Haji Indonesia Diminta Jangan Malas Makan dan Minum

Posted: 02 Aug 2018 10:13 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) di Makkah hingga 1 Agustus 2018 merawat 25 jemaah. Mayoritas jemaah calon haji yang dirawat mengalami sesak napas dan tubuhnya sangat lemah karena kurang minum dan malas makan.

"Ketika datang ke UGD, jemaah dalam keadaan lemah dan saat ini sedang kita tangani," ujar Direktur KKHI Makkah dr Nirwan Satria Sp.An, Kamis, 2 Agustus 2018.

Nirwan mengimbau para jemaah calon haji untuk menjaga kesehatan fisik dengan memperbanyak minum, konsumsi buah-buahan, serta makan tepat waktu. Termasuk, kata dia, mengurangi aktivitas yang tidak penting.

"Karena puncak haji itu adalah wukuf di Padang Arafah, maka kita siapkan fisik untuk menyambut wukuf pada saatnya nanti," ucapnya.

Terlebih lagi, menurut Nirwan, suhu saat ini di Arab Saudi sangat ekstrem. Sehingga, kata dia, penting bagi jemaah calon haji melengkapi dirinya dengan alat pelindung diri (APD).

"Siang hari bisa 46 derajat Celsius. Tim promotif preventif (TPP) kita ada di garda depan untuk mengingatkan jemaah gunakan alat-alat seperti masker, payung, semprotan wajah, sehingga jemaah kita tidak kekurangan cairan," kata Nirwan.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

 

Bisa Fatal

Jemaah haji mendoakan teman-temannya yang sedang sakit / Foto : Dok Kemenkes

Menurut Nirwan, suhu panas dan kekurangan cairan dapat menyebabkan jemaah terserang heatstroke, dengan gejala suhu badan tinggi, kesadaran mulai berubah, dan bicara sendiri sampai tidak sadarkan diri.

"Kalau ada jemaah kita yang kena heatstroke, dibantu dengan membaringkan jemaah, melonggarkan semua pakaian, dan menyiram tubuhnya dengan air sebanyak-banyaknya sehingga suhunya bisa turun. Bila kesadaran sudah kembali, maka diberi minum," kata Nirwan.

Jemaah juga diminta untuk jangan malas minum karena takut ke toilet. Pasalnya, kata Nirwan, kelembapan di Arab Saudi sangat rendah, sehingga seringkali jemaah tak sadar kalau dirinya mengalami kekurangan cairan.

 

Laporan jurnalis Dream, Maulana Kautsar, dari Tanah Suci

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

PLN Siap Listriki 5 Kilang Milik Pertamina

Posted: 02 Aug 2018 10:12 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - PT Pertamina (Persero) dan PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) (Persero) menandatangani Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding) mengenai kerjasama penyediaan layanan kelistrikan dari pembangkit PLN untuk lima kilang Pertamina yaitu Refinery Unit (RU) II Dumai, RU III PIaju-Sungai Gerong, RU IV Cilacap, RU V Balikpapan, dan RU VI Balongan.

Proyeksi kebutuhan total daya listrik yang akan digunakan kilang-kilang minyak itu sebesar 217 (Mega Volt Ampere) MVA dan selanjutnya dapat bertambah 104 MVA.

Direktur Pengolahan Pertamina Budi Santoso Syarif mengatakan, layanan kelistrikan PLN untuk kilang rencananya akan berlangsung dalam dua tahap dan akan menghasilkan penghematan biaya listrik untuk operasional pembangkit sekitar Rp 2,79 triliun per tahun. Kerja sama dengan PLN merupakan bentuk sinergi sesama BUMN yang akan membawa manfaat untuk kedua pihak.

"Kilang minyak ini membutuhkan pasokan listrik yang besar dan stabil. Jika total beban listrik di seluruh kilang dipasok oleh PLN, maka berpotensi menghasilkan penghematan di lingkungan kilang. Jumlahnya sangat signifikan setiap tahun. Kami mengharapkan PLN mampu memberikan pasokan listrik yang cukup," ungkap Budi pada saat Penandatangan Nota Kesepahaman Penyediaan Layanan Kelistrikan PLN untuk Refinert Unit Pertamina, di Jakarta, Jumat (3/8/2018).

Budi mengatakan, saat ini Pertamina telah memanfaatkan listrik PLN walaupun sebatas untuk perumahan atau apartemen dan perkantoran dengan tegangan menengah 20 kilo Volt (kV), untuk tiga kilang yaitu RU IV, RU V dan RU VI totalnya mencapai sebesar 15,7 MVA.

Pertamina menilai, kapasitas terpasang listrik PLN saat ini cukup besar dan berlebih, sehingga dengan menggunakan listrik PLN keberlangsungan pasokan listrik bisa lebih terjamin. Dari sisi kualitas, listrik PLN juga lebih baik, khususnya untuk tegangan tinggi (150 kV).

"Kami berharap PLN bisa terus mengembangkan jaringan listrik dan kualitas listriknya sehingga pasokan listrik ke kilang benar-benar handal dan operasi kilang menjadi lebih handal dan efisien,"pungkas Budi.

 

Layanan khusus

Kilang Pertamina Balikpapan (Foto:Liputan6.com/Abelda G)

Direktur Perencanaan Korporat PLN, Syofvi Felienty Roekman menyatakan PLN mampu untuk memenuhi listrik kilang-kilang minyak dengan layanan khusus.

"PLN siap memasok listrik untuk kilang minyak Pertamina, baik dari sisi pembangkit maupun jaringan transmisinya, dengan kualitas dan keandalan yang tinggi tentunya," ujar Syofvi.

Menurut Syofvi, kesiapan PLN untuk memenuhi kebutuhan listrik nasional menjadi pekerjaan utama perusahaan saat ini. PLN tengah membangun pembangkit dan jaringan transmisi melalui Program 35.000 Megawatt (MW). Hingga pertengahan 2018, progress pembangunan pembangkit 35.000 MW menunjukkan hasil yang positif. Secara keseluruhan telah terkontrak dan sudah ditandatangani perjanjian jual beli listrik (Power Purchase Agreement/PPA) sebesar 32.295 MW.

"Sebagai langkah awal, Pertamina akan memberikan data terkait kebutuhan listrik bagi lima kilang minyak miliknya tersebut. Sedangkan PLN akan mempelajari, mempersiapkan, dan menginformasikan layanan kelistrikan yang sifatnya khusus sesuai kebutuhan kilang tersebut," imbuhnya.

Sementara itu, khusus RU V saat ini memasuki tahap konstruksi penyambungan dari PLN dengan kapasitas penyambungan 31,5 MVA dengan Tegangan Tinggi 150 kV untuk memasok beban kilang yang non kritikal seperti Lube Oil Complex (LOC). Selain dari menghasilkan penghematan biaya penyediaan listrik, kerjasama ini akan memberikan manfaat tambahan bagi kilang Pertamina yakni kebutuhan fuel oil akan menurun, karena fuel oil yang tadinya digunakan untuk menghasilkan listrik bisa diubah menjadi produk yang lebih valuable seperti solar.

"Pertamina juga akan fokus pada operasional dan pemeliharaan Kilang, fleksibilitas pengaturan O/H steam boiler, dan dapat menurunkan Energy Intensitas Index (EII)," pungkasnya.

Sebagai informasi, nota kesepahaman ditandatangani langsung oleh Direktur Pengolahan Pertamina Budi Santoso Syarif bersama dengan Direktur Perencanaan Korporat PLN Syofvi Felienty Roekman, di Jakarta.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ribuan Pelanggar Ditilang Selama 2 Hari Perluasan Ganjil Genap

Posted: 02 Aug 2018 10:10 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya mencatat ada 2.432 pelanggaran selama selama dua hari penerapan aturan perluasan sistem ganjil genap. Perluasan sistem ganjil genap itu diberlakukan untuk menyukseskan acara Asian Games 2018.

"Selama dua hari pelaksanaan ganjil genap, polisi telah menilang 2.432 pengendara yang nomor polisinya tidak sesuai dengan tanggal," kata Kasubdit Bin Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto kepada Merdeka.com, Jumat (3/8/2018).

Selama Rabu, 2 Agustus 2018, polisi telah menilang 1.102 pengendara. Jumlah ini lebih banyak daripada hari pertama pemberlakuan perluasan sistem ganjil genap.

"Di hari kedua, angkanya naik 21 persen atau 228 pengendara yang ditilang. Hari kedua penilangan polisi telah menilang sebanyak 1.330 pengendara roda empat di wilayah ganjil genap," kata Budiyanto.

Bukan cuma wilayah yang menjadi sasaran perluasan sistem ini. Waktunya pun diperpanjang dari pukul 06.00 WIB hingga 21.00 WIB. Begitu pula dengan hari pemberlakukan ganjil genap, menjadi Senin hingga Minggu.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Wilayah Sasaran

Adapun kawasan perluasan ganjil genap sebagai berikut :

1. Jalan Jenderal Sudirman

2. Jalan MH Thamrin

3. Jalan Ahmad Yani

4. Jalan DI Panjaitan

5. Jalan MT Haryono

6. Jalan Gatot Subroto

7. sebagian Jalan S Parman

8. Jalan HR Rasuna Said

9. Jalan RA Kartini

10. Jalan Metro Pondok Indah

11. Jalan Benyamin Sueb.

 

Reporter: Ronald

Sumber: Merdeka.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Salah Sasaran, Polisi Swedia Tembak Mati Pemuda yang Bawa Pistol Mainan

Posted: 02 Aug 2018 10:05 PM PDT

Liputan6.com, Stockholm - Polisi Swedia di Stockholm menembak seorang pria muda yang membawa pistol mainan. Petugas mengira bahwa senjata itu sungguhan dan membahayakan banyak orang. Akibatnya, lelaki bernama Eric Torell ini tewas seketika di tempat kejadian.

Aparat terpaksa menembak Eric sebagai respons yang mereka sebut "situasi mengancam" pada Kamis, 2 Agustus 2018 pagi waktu setempat. Sementara itu, media lokal melaporkan bahwa Torell memiliki riwayat down syndrome dan autisme.

"Eric dilaporkan hilang setelah meninggalkan rumah beberapa jam sebelumnya," kata keluarga korban seperti dikutip dari BBC, Jumat (3/8/2018).

Ibu Eric, Katarina Söderberg, mengatakan pistol mainan yang membuat anaknya terbunuh itu adalah hadiah. Dia pun menyebut bahwa putranya adalah "anak paling baik di dunia".

Söderberg mengatakan kepada kantor berita Swedia Expressen bahwa Eric kesulitan berbicara dan hanya mampu mengucapkan dengan benar kata "mum". Dia lalu menggambarkan mainan plastik yang dia bawa pada saat penembakan menyerupai senapan mesin ringan.

"Insiden itu sulit dimengerti. Dia bahkan tak akan melukai seekor lalat, bagaimana bisa terlihat akan menyakiti orang lain," kata Söderberg.

Insiden itu terjadi sekitar pukul 04.00 waktu setempat di Distrik Vasastan di ibu kota Swedia, Stockholm, setelah polisi menanggapi laporan seorang pria yang memiliki senjata."

Tiga petugas dilaporkan tiba di tempat kejadian dan mendekati pria 20 tahun itu, lalu memerintahkan Eric untuk membuang apa yang mereka yakini sebagai senjata berbahaya. Dia kemudian ditembak karena tak mematuhi perintah dan bertindak "mengancam", kata polisi.

Eric sempat dilarikan ke rumah sakit, tetapi nyawanya tak tertolong karena luka tembakan itu parah.

Söderberg mengatakan bahwa putranya telah meninggalkan rumah beberapa kali sebelumnya, tetapi selalu ditemukan atau dipulangkan.

"Investigasi atas kemungkinan adanya pelanggaran yang dilakukan polisi, sedang dilaksanakan," lapor kantor berita Swedia itu.

 

Saksikan juga video berikut ini:

Kafe Down Syndrome

Ilustrasi kafe. (iStockphoto)​

Berbicara soal down syndrome, sebuah kafe di Istanbul, Turki menjadi tajuk utama dengan hanya mempekerjakan orang-orang penyandang down syndrome. Staf kafe yang disebut Down Cafe ini adalah pemuda-pemudi berusia 19 sampai 25 tahun, dan bertujuan memberdayakan mereka agar mandiri dan percaya diri.

Saruhan Singen, yang mendirikan kafe di distrik Sisli Istanbul, Turki, mengungkapkan bahwa kafe ini terinspirasi dari pengalamannya membesarkan anak perempuan dengan down syndrome. Kini putrinya juga bekerja di kafe.

"Bagi saya, Sezil merupakan berkah dan membantu saya mengerti orang-orang lain seperti dirinya," tutur Singen pada Oddity Central, Jumat 3 Juli 2015. "Saat kita berpikir tentang jumlah orang pengidap down syndrome, tidak banyak pilihan karier yang tersedia."

Menurut Asosiasi Nasional Down Syndrome Turki, hampir 15.000 bayi yang dilahirkan setiap tahunnya menyandang down syndrome. Artinya, diperkirakan saat ini ada 100.000 orang dengan down syndrome tinggal di Turki.

"Perawatan medis yang maju adalah penting bagi mereka yang berkebutuhan khusus, namun lebih penting lagi untuk kita membantu mereka hidup mandiri dan penuh arti sebisa mungkin."

Singen mengaku, saat pertama kali membuka kafe di tahun 2011, bisnisnya berjalan lambat. Orang-orang ragu untuk datang ketika mengetahui tentang sistem staf yang tidak biasa. Namun, mereka yang sudah datang bisa menghargai suasana kafe begitu rasa kaget mereka hilang. Tidak lama, kafe pun dipenuhi pelanggan.

"Saya rasa kafe ini juga mambantu orang-orang menghilangkan prasangka mereka terhadap kaum difabel, dan memberi kesempatan bagi mereka penyandang down syndrome untuk membuktikan diri dan menunjukkan bakat mereka," ungkap Singen. "Mereka ingin punya teman, mereka ingin diterima oleh masyarakat, dan mereka ingin bakatnya diakui. Inilah mengapa kita perlu sponsor, donor, dan yang paling penting pengunjung untuk meningkatkan jumlah kafe seperti Down Cafe."

Down Cafe merupakan proyek gabungan Istanbul Foundation for Mentally Disordered People dan kotamadya Sisli, disponsori oleh Alternative Life Association. Tempat ini buka dari jam 09.00 sampai 17.00 pada hari kerja, dan bisa menampung 40 pengunjung.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Deklarasi 2019 Ganti Presiden di Bandung Diundur, Ada Apa?

Posted: 02 Aug 2018 10:02 PM PDT

Liputan6.com, Bandung - Pelaksanaan acara Deklarasi 2019 Ganti Presiden yang rencananya akan dilaksanakan di depan Gedung Sate pada Sabtu, 11 Agustus 2018 mendatang, dipastikan batal digelar. Sebabnya, pada hari yang sama ada kegiatan pawai obor Asian Games 2018.

Namun demikian, deklarasi tetap bakal digelar setelah dilakukan penjadwalan ulang. Hal itu diungkapkan salah satu penyelenggara kegiatan.

Ketua Dewan Syuro Forum Umat Islam (FUI) Jawa Barat Hilman Firdaus mengatakan, deklarasi akan digelar pada 18 Agustus mendatang.

"Yang tanggal 11 itu diundur ke tanggal 18 karena bentrok sama pawai obor Asian Games," ujar Hilman saat dihubungi, Kamis, 2 Agustus 2018.

Hilman mengaku pihaknya sudah bertemu dengan Polrestabes Bandung. Dalam kesempatan itu, FUI dan sejumlah ormas Islam menyampaikan maksud dari kegiatan deklarasi.

"Kemarin kita sudah bicara dengan kapolretabes dan beliau akan bantu kita. Acaranya nanti rencananya di depan Gedung Sate. Tapi, tidak menutup kemungkinan kita difasilitasi oleh kapolretabes di tempat lain, gedung misalnya," tuturnya.

Hilman pun memastikan acara deklarasi nanti tidak akan melibatkan massa besar dan aksi long march.

"Tidak ada long march, hanya deklarasi saja," tegasnya.

Secara terpisah Kapolrestabes Bandung Komisaris Besar Hendro Pandowo membenarkan pertemuan antara sejumlah ormas pada Selasa 31 Juli 2018 lalu.

Hendro mengatakan, pertemuan itu dihadiri Ustaz Hilman Firdaus (Gerakan Bela Negara), Ustaz Suryana Nurfatwa (Garda Jabar) dan Ustaz Saeful (FUI).

"Sudah dipastikan tidak jadi mengingat tanggal 11 Agustus yang bersamaan ada giat Asian Games," tegas Hendro.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Persib Vs Sriwijaya: Tim Maung Bandung Yakin Sikat Sriwijaya FC

Posted: 02 Aug 2018 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Bandung - Pelatih Persib, Mario Gomez percaya diri bisa menaklukkan Sriwijaya FC, Sabtu (4/8/2018). Meskipun ada tiga pemain bintang yang dipastikan absen dalam laga lanjutan Gojek Liga 1 Bersama Bukalapak tersebut.

Ya, tiga pemain yang absen adalah Ezechiel N'Douassel, Bojan Malisic, dan Hariono. Ketiganya absen karena dihukum PSSI.

"Kami tidak pernah takut dengan berbagai rintangan dan gangguan. Target kami hanya ingin menang di setiap pertandingan, termasuk lawan Sriwijaya FC," kata Gomez seperti dilansir laman resmi Persib.

"Tentu kami dalam motivasi yang bagus setelah dapat hasil bagus di tur kemarin. Terlebih dalam laga besok kami akan dapat dukungan Bobotoh."

Persib sendiri tak terkalahkan dalam lima laga terakhir. Mereka mengoleksi tiga kemenangan dan dua kali imbang.

Posisi Persib

Pelatih Persib, Mario Gomez melakukan protes kepada wasit saat melawan Persija pada lanjutan Go-Jek Liga 1 Indonesia 2018 bersama Bukalapak di Lapangan PTIK, Jakarta, Sabtu (30/6). Persija unggul 1-0. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Persib saat ini berada di puncak klasemen Liga 1. Tim Maung Bandung mengoleksi 32 poin dari 18 laga.

Sementara Sriwijaya FC masih tertahan di posisi ketujuh klasemen. Laskar Wong Kito mengoleksi 26 poin dari 18 laga.

Kemenangan bakal membuat Persib tetap kokoh di puncak klasemen. Sementara Sriwijaya butuh kemenangan demi merangsek ke papan atas.

Jadwal Persib

Pelatih Persib, Mario Gomez saat mengecek kondisi lapangan jelang lanjutan Go-Jek Liga 1 Indonesia 2018 bersama Bukalapak di Stadion PTIK, Jakarta, Jumat (29/6). Persib akan melakoni laga melawan Persija, (30/6). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Sabtu, 4 Agustus 2018

Persib Vs Sriwijaya (16.00)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Diejek di Internet, Pria Nekat Bunuh Diri Sambil Siaran Langsung

Posted: 02 Aug 2018 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pria 43 tahun asal Inggris nekat mengakhiri hidupnya secara tragis sambil melakukan siaran langsung. Dengan cara menggantung dirinya, Leon Jenkins memutuskan untuk mati sambil disaksikan ribuan orang dalam situs online Paltalk.

Setelah aksinya dilakukan, salah satu pengguna Paltalk kemudian memberikan laporan tersebut kepada pihak polisi. Saat polisi datang pada kediaman Leon di Cardiff, ternyata benar pria 43 tahun tersebut mengakhiri hidupnya.

Sebelum berani mengambil keputusan itu, dilaporkan bahwa Leon mendapat pesan dari seseorang yang mendorongnya untuk melakukan bunuh diri.

"Kenapa kamu tidak melakukannya? Hidupmu tidak berharga," tulis salah satu pesan yang ditujukan kepadanya, dilansir dari Metro (2/8).

 

Menghabiskan banyak waktunya di internet

(Foto: Athena Pictures)  Foto Leon Jenkins.

Ayah dari tiga anak itu diketahui hidup sendiri di Cardiff selama 18 tahun. Dalam website itu, Leon punya ruangan chat tersendiri untuk menjadi dirinya sendiri yang kerap kali berbicara kotor pada orang asing.

Hal itu diketahui dari kesaksian temannya yang bernama Anthony Farr. "Leon menghabiskan hidupnya di internet sepertinya ia keranjingan untuk mengejek orang dan kadang hal itu berbalik kepadanya," ujar Anthony.

Ia juga menjelaskan bahwa kawannya itu pernah menunjukan situs Paltalk, sepertinya ia tak pernah berpikir untuk offline dalam jejaring sosial itu.

"Aku bisa mendengarnya meneriakan kata-kata kotor yang bisa dibayangkan ketika di pagi hari," imbuh Anthony.

Setelah insiden ini terjadi, pihak kepolisian mengambil komputer dan ponsel untuk mengetahui aktivitasnya di internet.

 

Sering dikeluhkan warga sekitar

Ilustrasi Foto Bunuh Diri (iStockphoto)

Sebelum akhirnya ditemukan tewas, Leon pernah dilaporkan pada Dewan Kota karena kegaduhan dan ucapan kotor dari flat rumahnya.

Kebanyakan orang-orang yang tinggal di lingkungan rumah Leon benar-benar tahu sifat buruk pria itu. Ketika jendela flatnya dibuka, para tetangga tahu semua umpatan buruk yang dilontarkan pria tersebut.

Sebelumnya ia punya hidup normal dan memiliki satu orang putra dan dua putri yang telah beranjak remaja dari pernikahan terdahulu. Bisa dibilang kehidupan menyedihkannya dimulai sejak ia ditinggalkan pacarnya. Sejak saat itu, ia terus menerus mengunggah pesan-pesan buruk yang ditujukan pada mantan pacarnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Harga Cabai Stagnan, Timun Melambung Tinggi

Posted: 02 Aug 2018 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Harga bawang dan cabai di Pasar Mencos Setiabudi, Jakarta Selatan, tidak mengalami perubahan jelang akhir pekan ini jika dibandingkan dengan awal pekan. Berbeda, harga timun terpantau melambung tinggi.

utia (42), pedagang sayur di Pasar Mencos mengatakan, harga bawang merah dan bawang putih masih di kisaran Rp 25 ribu - Rp 30 ribu per kg.

Sedangkan untuk harga cabai keriting merah dan cabai rawit merah ia patok di angka Rp 25 ribu dan Rp 38 ribu per kg.

"Masih pada normal itu untuk bawang dan cabai, sayuran aja yang pada naik. Enggak tahu minggu depan. Semoga aja udah pada balik lagi (harganya)," ungkap dia kepada Liputan6.com, Jumat (3/8/2018).

Mutia melanjutkan, kenaikan harga terlihat pada sayuran, salah satunya mentimun. Saat ini ia menjual timun di angka Rp 18 ribu per kg. Angka tersebut melambung Rp 13 ribu per kg jika dibandingkan dengan pekan lalu yang ada di angka Rp 5 ribu per kg.

"Apalagi kalau akhir pekan gini, petani biasanya enggak kirim barang juga karena mungkin mau libur juga mereka. Timun juga kan banyak yang makai, buat lalapan, dan lain-lain, jadilah itu (timun) naik banget sekarang," tuturnya.

 

Buncis Juga Naik

Pedagang tengah menata bawang di pasar di Jakarta, Jumat (20/4). Harga cabai dan bawang memasuki akhir pekan ini terpantau belum banyak berubah, cenderung mengalami penurunan. Pasokan yang cukup mendorong harga masih stabil. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Rusdi (42) yang juga menjajakan sayuran di Pasar Mencos juga mengatakan hal yang sama. Ia menjual Timun di harga Rp 16 ribu per kg, naik tinggi jika dibandingkan pekan lalu yang di kisaran Rp 5.000 per kg.

Selain itu, harga tomat Rp 14 ribu per kg serta terong yang mencapai Rp 10 ribu per kg. "Masih naik hari ini sayuran, belum ada perubahan, buncis aja sekarang naik," ujarnya.

Sedangkan untuk harga cabai merah besar, Rusdi menjualnya di harga Rp 32 ribu per kg dan cabai rawit merah sebesar Rp 40 ribu.

Untuk bawang putih seharga Rp 30 ribu per kg dan bawang merah di rentang Rp 25 ribu - Rp 30 ribu per kg.

Menambahkan, untuk harga daging sapi semua tercatat normal di Pasar Mencos. Harga daging sapi kini dibanderol Rp 120 ribu per kg (sesuai HET).

"Masih sama, Rp 12 (Rp 120 ribu) per kg sekarang kita jual," kata Santa (55) pedagang sapi di pasar tradisional Mencos.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Demi Asian Games 2018, Emilia Nova Tak Konsumsi Nasi dan Minuman Dingin

Posted: 02 Aug 2018 10:00 PM PDT

Jakarta Atlet lari gawang, Emilia Nova harus menjaga kebugaran tubuh dan pola makan demi sukses di Asian Games 2018. Emilia rela harus mengurangi konsumsi nasi putih dan minuman dingin.

Pengurangan konsumsi nasi putih dilakukan Emilia Nova agar berat badannya stabil ketika bertanding di Asian Games 2018. Supaya tidak kekurangan karbohidrat, atlet berusia 22 tahun itu memilih mengkonsumsi kentang, pasta, dan roti gandum sebagai pengganti nasi putih. 

"Kalau saya sih bukan diet sebenarnya, hanya menjaga pola makan. Makanannya pun seperti biasa seperti protein dan karbohidrat. Namun, sumber karbohidratnya saja yang diganti," kata Emilia Nova ketika dijumpai Bola.com di Stadion Madya, Senayan, Gelora Bung Karno, Kamis (2/8/2018).

"Misalnya mengganti nasi putih dengan kentang, pasta, atau roti gandum. Pastinya sih tersiksa banget, cuma sebulan sebelum bertanding ya memang harus dikorbanin untuk menahan rasa itu," ucap Emilia Nova.

Tak hanya itu, atlet asal DKI Jakarta itu rela tak mengkonsumsi es teh manis yang merupakan minuman kesukaannya agar terhindar dari berbagai penyakit.

"Saya juga suka minum es teh manis. Menjelang Asian Games, saya mau berhenti dulu, takutnya nanti malah sakit ketika mendekati hari H. Takutnya radang tenggorokan karena cuaca sekarang tidak bagus," ujar Emilia Nova.

Pada Asian Games 2018 nanti, Emilia Nova menjadi satu-satunya atlet lari gawang 100 meter putri yang mewakili Indonesia. Emilia Nova bertekad memberikan yang terbaik di Asian Games nanti sembari berharap bisa memecahkan rekor nasional yang saat ini dipegang Dedeh Erawati.

Sumber Bola.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ini Penyebab Roro Fitria Ketahuan Polisi Saat Pesan Narkoba

Posted: 02 Aug 2018 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sidang kasus narkoba Roro Fitria kembali dibuka Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (2/8/2018). Sidang beragendakan keterangan saksi dari jaksa penuntut umum (JPU) itu mengungkap beberapa bukti baru.

Salah satunya kode yang digunakan Roro Fitria saat bertransaksi narkoba. Hal itu didapat dari saksi bernama Welly Suharto Praja. Saksi ini merupakan salah satu anggota kepolisian yang menangkap Wawan, kurir narkoba Roro Fitria. Wawan ditangkap polisi dengan barang bukti bungkus rokok berisi 2,4 gram sabu dan satu ponsel.

"Awalnya saudara Wawan tidak mengaku, sampai akhirnya ternyata pemesannya bernama Nyai," ujar saksi.

Saksi kembali menjelaskan bahwa notifikasi Whatsapp pada ponsel yang disitanya dari Wawan terus berbunyi. Saat kejadian tersebut, Roro Fitria terus-menerus menanyakan kabar sabu pesanannya. Namun sayang, dia tidak mengetahui bahwa ponsel tersebut sudah berada di tangan polisi.

"Nyai ngejar-ngejar terus, nanyain barangnya. 'Rinsonya mana? Dah sampai mana?' Rinso itu pasti (kode) untuk mengelabui," jelas saksi Welly.

Kode Pesanan

Roro Fitria

Ternyata Nyai dan Rinso menjadi kode transaksi antara keduanya. Nyai merujuk pada Roro Fitria yang diketahui Welly saat melihat foto profil Whatsapp. Sementara Rinso merupakan kode untuk narkoba jenis sabu.

Diringkus

Roro Fitria

Setelah penangkapan Wawan, polisi akhirnya menyamar menjadi ojek online untuk memberikan pesanan sabu yang dibungkus makanan cepat saji, sekaligus meringkus Roro Fitria di suatu tempat.

"Jadi barangnya dikirim pakai ojek online, pakai bungkus McD. Kita kirim langsung di tempat yang ditentukan," jelas Welly.

Proses sidang masih terus berlanjut pekan depan pada Selasa, 7 Agustus 2018 dengan menghadirkan saksi lain dari pihak JPU. (Akbar Prabowo/Kapanlagi.com)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Gili Lawa Terbakar, Agen Tur Ini Beri Penjelasan

Posted: 02 Aug 2018 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kebakaran yang terjadi di Gili Lawa membuat warganet marah. Mereka bahkan menyerbu sebuah agen tur yang diduga menjadi grup terakhir yang ada di gili tersebut sebelum kebakaran terjadi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Raih Kucuran Dana Rp 28 Triliun, Ini yang Bakal Dilakukan Grab

Posted: 02 Aug 2018 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Grab kembali mengumumkan pendanaan putaran terbaru. Dalam tahap kali ini, pendanaan yang didapat Grab berjumlah sangat besar.

Tercatat, total investasi yang diperoleh senilai US$ 2 miliar atau setara dengan Rp 28 triliun.

Investasi yang dikucurkan dari berbagai institusi keuangan tersebut menjadi bentuk kepercayaan kalau Grab bisa tumbuh lebih besar lagi. Investor juga menilai Grab memiliki kemampuan menggali potensi pertumbuhan di wilayah operasionalnya.

"Kini, Grab merupakan platform O2O terkemuka yang memungkinkan jutaan konsumen dan wirausahawan untuk masuk ke ranah daring dan mendorong ekonomi digital di Asia Tenggara," ujar President Grab Ming Maa dalam keterangan resmi yang diterima Tekno Liputan6.com, Jumat (3/8/2018).

"Kami melihat besarnya minat dari para investor dan mitra strategis di ranah global yang menunjukkan ketertarikan untuk bermitra dengan kami guna meraih pertumbuhan pesat di wilayah ini," lanjutnya. 

Ke depannya, Grab bakal memakai dana tersebut untuk memperluas jangkauan layanan O2O yang tersedia di Asia Tenggara untuk menjadi aplikasi prioritas pengguna.

Secara spesifik, perusahaan juga bakal menggunakan sebagian besar dari dana saat ini untuk meneruskan investasi di Indonesia.

Sekadar informasi, Grab saat ini telah mengantongi lebih dari 7,1 juta wirausahawan mikro pada platform-nya, di mana lebih dari separuhnya berada di Indonesia.

Grab juga telah bermitra dengan dompet digital Ovo untuk mengimplementasikan transaksi non-tunai.

Adapun layanan pesan antar makanan GrabFood juga telah tumbuh drastis dan melayani 28 kota dan berkembang ke kota-kota lain di seluruh Indonesia.

Grab Akuisisi Uber

Sejumlah mitra dari Grab membawa balon raksasa saat pawai obor Asian Games XVIII di Denpasar, Bali, Selasa (24/7/2018). Sebanyak 53 kota di Indonesia akan dilalui oleh obor Asian Games. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Pada April 2018, Grab telah mengakuisisi layanan operasional Uber di Asia Tenggara.

Mulai saat itu, aplikasi dan semua jenis layanan Uber akan ditutup serempak di wilayah tersebut, termasuk Indonesia. Dengan demikian, layanan operasional di seluruh Asia Tenggara akan berjalan di bawah kuasa Grab.

Kita tahu kalau kiprah Uber di Asia Tenggara tidak semulus pesaingnya seperti Grab dan Go-Jek.

Namun demikian, apa yang sesungguhnya memotivasi Grab untuk mengakuisisi Uber? Mengingat bisnis Uber loyo dan malah diakuisisi, apa memang ada keuntungan mutlak yang didapatkan Grab?

Seperti disampaikan Managing Director Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata, akuisisi Grab terhadap Uber diklaim sebagai aksi korporasi terbesar untuk perusahaan internet di Asia Tenggara, bahkan mencetak rekor di sepanjang sejarah perusahaan.

Lantas, kata Ridzky, jenis keuntungan yang didapat justru merupakan kesempatan untuk melebarkan volume layanan yang lebih besar ke seluruh wilayah Asia Tenggara.

"Efisiensi itu penting, apalagi dengan volume yang kami punya setelah akuisisi Uber selesai. Terlebih, akses kita dengan mitra di Asia Tenggara tentu akan semakin menjadi kuat. Volume kami banyak, sedangkan Uber masih sedikit," ujar Ridzki kepada  Tekno Liputan6.com di kantor Grab Indonesia, Jakarta, Jumat (6/4/2018).

"Kami secara regional sudah enam tahun di Asia Tenggara. Market experience kami di Asia Tenggara juga besar, tentu kami memiliki pemahaman pasar Asia Tenggara yang lebih baik," sambungnya menjelaskan.

Ridzki berkata, dengan bergabungnya Uber, pihaknya bisa dengan cepat memberikan layanan dan inovasi terbaik di Asia Tenggara.

Grab juga memiliki norma serta preferensi yang unik dan berbeda dari masing-masing negara, di mana perusahaan punya atensi kepada kebutuhan lokal.

Selain itu, dengan diakuisisinya Uber, masyarakat juga mendapat keuntungan yang lebih pasti karena bisa mengakses Grab di semua negara Asia Tenggara, yang juga hadir pada lebih dari 195 kota.

"Indonesia juga terbesar, ada di 120 kota mulai dari Banda Aceh sampai ke Jayapura," imbuhnya.

Ridzki juga menjamin, keuntungan lain yang didapatkan Grab antara lain produktivitas teknologi yang membuat layanan Grab semakin seamless dan praktis untuk digunakan.

Produktivitas yang dimaksud adalah teknologi Machine Learning untuk membuat aplikasi Grab semakin lebih baik.

"Kita ada enam pusat riset dan pengembangan (Research and Development, R&D) di enam negara, ada di Seattle, Beijing, Jakarta, Bengaluru, Vietnam, dan Singapura. Dengan proses akuisisi Uber, kita juga open terhadap karyawan yang ingin menjadi tenaga ahli di masing-masing wilayah," tukas Ridzki.

Bagaimana dengan Nasib Karyawan Uber?

Sejumlah mitra dari Grab turut serta saat pawai obor Asian Games XVIII di Denpasar, Bali, Selasa (24/7/2018). Sebanyak 53 kota di Indonesia akan dilalui oleh obor Asian Games. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Kalau nasib pengemudi Uber sudah jelas--ditawarkan untuk pindah ke Grab, lalu bagaimana dengan para karyawan?

Karyawan Uber, ternyata juga dipastikan menerima tawaran untuk hijrah ke Grab. Sayang, Ridzki tidak mengungkap berapa total karyawan Uber--khususnya di Indonesia--yang pindah ke Grab.

"Untuk karyawan Uber di Asia Tenggara, mereka akan diproses untuk jd bagian dari Grab. Sebetulnya, karyawan Uber bisa bebas mau ke mana aja, cuma Grab melakukan komunikasi secara intensif dengan pihak Uber untuk memberikan proses transisi secepat mungkin untuk menjadi bagian dari kami," tutup Ridzki.

(Jek/Ysl) 


Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Penyebab Kenapa Terasa Sabun di Mulut

Posted: 02 Aug 2018 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Apakah Anda pernah merasa seperti ada sabun di mulut? Orang-orang menggambarkan rasa sabun itu pahit, ada sedikit rasa metalik dan sensasi seperti terbakar di mulut.

Rasa ini ternyata tak muncul begitu saja, namun ada penyebabnya. Apa saja? Berikut enam penyebabnya seperti dilansir Medical News Today, Selasa(50 l:

1. Makanan atau minuman yang terkontaminasi sabun

Tak membilas piring secara benar sehingga menyisakan sabun dapat menjadi penyebab pertama. Rasa sabun begitu kuat hingga bahkan dapat mengubah rasa makanan dan air.

Rasa sabun di mulut juga bisa muncul bila seseorang mencuci sayuran atau buah dalam air yang memiliki sabun di dalamnya, menggunakan sedotan yang masih memiliki sisa sabun dan menyiapkan makanan dalam kondisi sisa sabun masih menempel di tangan.

Bila penyebabnya semua ini maka rasa sabun di mulut biasanya hilang dalam waktu singkat.

2. Obat-obatan

Beberapa obat meninggalkan rasa di mulut. Rasa ini bisa menyerupai sabun atau berinteraksi dengan makanan atau air lalu menciptakan rasa sabun atau logam.

Telavancin, antibiotik yang digunakan untuk mengobati pneumonia bakteri, beberapa infeksi kulit dan infeksi oleh bakteri Staphylococcus, bisa menyebabkan rasa sabun atau logam di mulut.

Kondisi ini walau tak berbahaya tetapi bisa mengganggu. Biasanya ini terjadi selama seseorang meminum obat.

3. Stroke atau cedera otak

Merasakan sesuatu membutuhkan pengecap untuk mengirim sinyal ke otak. Jika otak tidak dapat memproses atau memahami sinyal ini dengan benar, maka rasa makanan yang seharusnya manis misalnya bisa berubah.

Beberapa orang tak bisa merasakan rasa makanan seperti biasanya selama atau pasca mengalami stroke atau cedera otak lainnya. Beberapa orang bahkan tak bisa merasakan rasa samasekali. Rasa sabun atau metalik setelah stroke dapat bersifat sementara atau jangka panjang.

Jika seseorang mengalami perubahan di indra perasanya, maka dia harus berkonsultasi dengan dokter untuk dapat mendiagnosis penyebabnya. Terapi okupasi, bicara, atau menelan dapat membantu.

 

Respon Genetik

 

4. Respons genetik terhadap ketumbar dan beberapa makanan lainnya

Varian dalam gen OR6A2 dapat membuat beberapa rasa makanan, terutama ketumbar menjadi tidak enak dan terkadang seperti sabun. Varian dalam gen ini relatif jarang dan bukan berarti seseorang yang mengalaminya mengalami masalah kesehatan. Hal ini hanya menyebabkan makanan tertentu terasa tidak enak.

5. Masalah kesehatan mulut

Masalah kesehatan gigi dan gusi dapat menyebabkan rasa sabun atau logam di mulut. Jika seseorang tidak menjaga kebersihan mulut dengan baik, makanan yang dia makan bisa tertinggal di gigi dan gusi dan mengubah rasa makanan saat mereka makan.

Penyakit gusi dan infeksi mulut dapat menyebabkan rasa sabun di mulut. Beberapa orang juga merasa seperti ada rasa logam yang kuat.

Jika rasa sabun muncul disertai sakit di rahang atau gigi, gusi bengkak atau memerah, bau mulut, maka penderita harus berkonsultasi dengan dokter gigi.

6. Keracunan

Sejumlah racun dapat mengubah rasa makanan atau menyebabkan rasa sabun atau logam di mulut, misalnya arsenik.

Rasa sabun mungkin merupakan gejala pertama keracunan, tetapi kebanyakan orang dengan cepat mengalami gejala lain, seperti masalah kesadaran, bingung, mual.

Jika seseorang tidak memiliki alasan untuk percaya bahwa mereka menghadapi keadaan darurat medis, seperti kemungkinan keracunan, mereka biasanya menunggu untuk melihat apakah gejala hilang.

Apa yang harus dilakukan?

Ada beberapa cara yang bisa kita lakukan bila tiba-tiba seperti ada rasa sabun di mulut, salah satunya minum air.

Selain itu, makan makanan yang hambar, menyikat gigi dan flossing gigi untuk menghilangkan plak atau makanan yang membusuk dan bernafas dalam-dala. untuk membantu meredakan kecemasan.

Kapan harus ke dokter?

Rasa sabun di mulut biasanya bukan kondisi serius. Namun, orang harus mengunjungi dokter dalam 1 hingga 2 hari jika rasanya tidak hilang dengan sendirinya, rasanya semakin kuat. Lalu rasa sabun muncul disertai masalah perut seperti muntah.

Selain itu, mereka harus segera mendapatkan perawatan jika rasa sabun di mulut terjadi setelah mengalami cedera kepala. Lalu ada tanda-tanda stroke, kehilangan kesadaran. (Antara/Lia Wanadriani Santosa)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tak Terima Ayah Dipukuli, Pemuda di Aceh Bunuh Kakak Kandung

Posted: 02 Aug 2018 09:54 PM PDT

Patroli, Aceh Utara - Seorang pemuda di Aceh Utara, Aceh, membunuh kakak kandungnya lantaran korban memukul ayah mereka.

Seperti ditayangkan Patroli Indosiar, Jumat (3/8/2018), usai membunuh korban, pelaku pun menyerahkan diri.

Pria berusia 25 tahun tersebut digiring polisi untuk menjalani pemeriksaan seputar dugaan aksi pembunuhan yang dilakukannya. Peritiwa itu terjadi Kamis dini hari, 2 Agustus di Desa Kamban, Aceh Utara.

Berawal dari kemarahan korban yang tak diberi uang oleh sang ayah. Merasa tak puas, korban lalu memukul orangtuanya. Melihat aksi sang kakak, pelaku akhirnya meraih cangkul dan memukul korban. Ketika korban terjatuh, pelaku lalu berulang kali membacok korban dengan parang yang sebelumnya dikuasai korban.

Kini, akibat perbuatannya pelaku ditahan di Mapolres Lhokseumawe. Empat  saksi mata telah dimintai keterangan oleh polisi. Pakaian korban, sebilah parang dan cangkul disita polisi sebagai barang bukti. (Galuh Garmabrata)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ruang Hijau Dipercaya dapat Tingkatkan Kesehatan Mental Banyak Orang

Posted: 02 Aug 2018 09:51 PM PDT

Jakarta Setiap kota di dunia pasti memiliki ruang hijau untuk beragam fungsi dan dapat digunakan oleh siapa saja. Memang perasaan tenang, menyejukkan dan menyegarkan kerap tercipta usai berkunjung ke ruang hijau.

Dilansir dari Time, di Philadephia ada upaya untuk tingkatkan kesehatan mental penduduk dengan melakukan penghijauan serta pembersihan pojok lahan kosong.

Upaya penghijauan dan pembersihan yang dilakukan lewat penelitian ini dilatarbelakangi oleh banyaknya penduduk perumahan yang merasa depresi, dan merasa hampa.

Dr. Eugenia South selaku co-author dari penelitian, menyebutkan bahwa penghijauan lahan kosong adalah intervensi (upaya peningkatan kesehatan) struktural yang bisa dibilang sangat sederhana juga terjangkau namun memiliki dampak untuk populasi yang luas. Melakukan intervensi sederhana pada lingkungan akan berdampak pada kesehatan.

Dalam penelitiannya, tim peneliti mengidentifikasi 541 lahan kosong di Philadelphia dan membaginya menjadi beberapa cluster dalam radius seperempat mil. Cluster-cluster ini merupakan wilayah yang terlihat seperti lahan mati; banyak pembuangan ilegal, mobil-mobil tak terurus, dan ditumbuhi tanaman liar.

Selanjutnya, mereka mewawancarai 442 orang dewasa yang tinggal pada salah satu cluster tersebut. Orang-orang ini diinformasikan bahwa mereka terpilih untuk sebuah penelitian yang fokus pada peningkatan pemahaman tentang kesehatan kota, dan mereka juga menjawab pertanyaan tentang kesehatan mental. Tapi, mereka tidak tahu para peneliti terlibat dalam upaya pembentukan ruang hijau kota yang akan datang.

Setelah survei awal selesai, para peneliti secara acak memilih 37 pojok cluster untuk intervensi ruang hijau yang termasuk membuang sampah dan puing, menanam rumput dan pohon, memasang pagar dan melakukan perawatan rutin. 36 cluster lain, sampahnya dibuang dan diadakan pemeliharaan ringan, tetapi sedikit upaya untuk meningkatkan ruang hijaunya. Sisa 37 cluster lainnya tidak tersentuh.

 

Dalam 18 bulan setelah menyelesaikan upaya restorasi, para peneliti mewawancara ulang 342 orang yang pernah diwawancara, sepertiga dari mereka yang tinggal di dekat salah satu cluster ditugaskan untuk intervensi penghijauan. Dibandingkan dengan orang yang tinggal ditempat tanpa perbaikan, orang-orang ini mengalami penurunan depresi sampai 41% dan hampir 51% perasaan tidak berharga juga menurun. Peningkatan keseluruhan untuk kesehatan mental secara statistik memang tidak signifikan, tetapi South mengatakan para peneliti cukup yakin bahwa kesehatan mental orang-orang menjadi lebih baik.

 

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penghijauan perkotaan dapat menawarkan peluang nyata bagi kota-kota yang ingin meningkatkan kesehatan mental penduduk. Terutama karena biayanya hanya sekitar $ 1.600 untuk mengubah banyak lahan kosong, dan $ 180 per tahun untuk mempertahankannya. South dan rekan-rekannya sudah bekerja dengan Pennsylvania Horticultural Society untuk mengimplementasikan program ini secara lebih luas di Philadelphia dan banyak kota lain yang juga sudah berminat.

Misi semacam ini tak hanya terjadi di belahan Amerika, sejumlah ibukota di Indonesia pun sedang bergiat untuk menambah daerah hijau. Menarik mengetahui bahwa dengan banyaknya daerah hijau di dekat kita tinggal, tingkat kesehatan mental bisa terjaga. Sebuah riset yang wajib diketahui pemerintah pastinya. Setuju?

Penulis: Ayudya A

Sumber: Fimela.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kebakaran di Taman Nasional Komodo Hanguskan 10 Hektare Lahan

Posted: 02 Aug 2018 09:49 PM PDT

Liputan6.com, Manggarai Barat - Diduga akibat kelalaian wisatawan yang menyalakan api di lokasi wisata Gili Lawa di Taman Nasional Komodo, Nusa Tenggara Timur (NTT), kebakaran hebat melahap 10 hektare lahan. Kobaran apiterjadi sekitar Pukul 7 malam di Puncak Gili Lawa.

Upaya pemadaman pun segera dilakukan hingga akhirnya api dapat dipadamkan, pada pukul 3 pagi.

Simak berita selengkapnya di Liputan6 Siang SCTV, pukul 12.00 WIB. Anda juga dapat menyaksikan melalui live streaming, klik di sini.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Petani di 3 Wilayah Kini Bisa Mengeringkan Jagung Tanpa Matahari

Posted: 02 Aug 2018 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kementerian Pertanian (Kementan) bekerja sama dengan PT Charoen Pokphand Indonesia meluncurkan secara perdana mobil pengering jagung (Mobile Corn Dryer). Pada tahap awal, fasilitas ini bisa dimanfaatkan para petani jagung di Lampung, Gorontalo, dan Nusa Tenggara Barat (NTB).
 
Komisaris Utama Charoen Pokphand Indonesia, T Hadi Gunawan, mengatakan tujuan dari mobil pengering jagung ini adalah untuk menjangkau para petani di lokasi-lokasi terpencil. Sebab, selama ini para petani tersebut hanya mengandalkan sinar matahari untuk mengeringkan hasil produksi jagungnya.

 
"Kami bekerja sama dengan Kementan mengembangkan fasilitas pengeringan jagung yang dapat berpindah-pindah, yaitu Mobile Corn Dryer. Ini diharapkan bermanfaat bagi petani jagung. Kami akan mengirimkan pengering ini ke sentra-sentra produksi jagung, terutama ke lokasi yang jauh," ujar dia di Kantor Kementan, Jakarta, Jumat (3/8/2018).
 
Dengan adanya fasilitas ini diharapkan dapat menghemat biaya pengeringan, transportasi dan membuat nilai jual jagung petani menjadi lebih tinggi. Sehingga pada ujungnya akan menyejahterakan para petani.
 
‎"Ini bisa mengurangi biaya handling, transportasi, menghindari penurunan nilai jagung pascapanen‎. Pelepasan mobil pengering jagung ini untuk‎ dukung program swasembada pangan," kata dia.
 
Sementara itu, Ketua Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Winarno Tohir mengatakan, selama ini para petani jagung kerap mengalami kesulitan dalam mengeringkan jagung hasil panennya. Sebab, para petani masih sangat bergantung dengan panas dari cahaya matahari.
 
"Ini merupakan harapan petani agar bisa mengeringkan jagungnya pascapanen. Khususnya saat musim hujan itu kesulitan dan sejak dulu belum pernak dibantu penyelesaiannya‎," kata dia.
 
Adanya mobil pengering ini, ucap Winarno, diharapkan bisa bermanfaat bagi para petani kecil, sehingga bisa menghemat biaya panen yang harus dikeluarkan para petani tersebut.
 
"Dengan ini petani-petani kecil bisa langsung, tidak perlu menunggu. Kita akan atur agar tidak berebutan. Juga perawatan supaya jangka panjang, termasuk biaya operasional, beli solar, service dan lain-lain," tandas dia.

Produksi Mencukupi, RI Tak Perlu Impor Benih‎ Jagung

Hamparan ladang jagung saat panen raya di Tuban, Jawa Timur, Jumat (9/3). Panen raya tersebut menghasilkan 33,7 ton jagung. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Indonesia dinilai tidak perlu lagi mengimpor benih jagung. Ini karena produsen dalam negeri sudah mampu memenuhi kebutuhan benih nasional.

Sekretaris Dewan Jagung Nasional Maxdeyul Sola mengatakan,‎ kebutuhan benih jagung nasional sekitar 80 ribu ton-100 ribu ton per tahun. Kebutuhan ini dihitung dari luas areal tanaman jagung 4 juta ha dengan asumsi kebutuhan benih 20 kg per ha sampai 25 kg per ha.

"Kebutuhan ini dapat dipenuhi produsen benih nasional maupun multinasional. Jadi, kita tidak perlu lagi impor benih jagung," ujar dia dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat (27/7/2018).

Namun, ucap Sola, untuk kebutuhan benih secara mendadak, sulit dipenuhi. "Produksi benih ini direncanakan setahun sebelumnya. Jadi, kalau permintaan mendadak, ya, sulit dipenuhi," lanjut dia.

Menurut dia, beberapa daerah belakangan ini mengeluhkan kesulitan mendapatkan benih jagung hibrida. Hal ini terjadi karena memang di luar jadwal produksi produsen. "Produsen benih itu mempersiapkan stok menjelang musim tanam di setiap wilayah," kata dia.

Solar menambahkan, kurangnya benih juga disebabkan dinas-dinas pertanian mengejar serapan anggaran target Luas Tambah Tanam (LTT) jagung.

Pengamatan di lapangan banyak dinas atau daerah yang memaksakan pengadaan benih atau pembagian benih kepada petani di luar musim tanam, sehingga benih tidak tersedia.

"Pengusaha benih jangan terlalu gampang menggantungkan impor karena ketika Indonesia mau ekspor sulit mendapatkan izin dari negara tujuan. India misalnya, minta benih jagung dari Indonesia. Namun, permintaan itu tidak bisa dipenuhi karena izin ekspor sulit didapatkan," ungkap dia.

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Presiden Jokowi Kendarai Ammdes di GIIAS 2018

Posted: 02 Aug 2018 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Presiden Joko Widodo (Jokowi) meluncurkan Alat Mekanis Multiguna Pedesaan (Ammdes) pada pembukaan GIIAS 2018, di ICE, BSD, Tangerang Selatan, Banten, Kamis (2/8/2018).

Peralatan yang dikembangkan Kementerian Perindustrian ini, mendapatkan tanggapan positif dari mantan Gubernur Jakarta itu

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tekuk Unggulan Pertama, Pasangan Indonesia Lolos ke Semifinal Kejuaraan Dunia 2018

Posted: 02 Aug 2018 09:42 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Ganda putri Indonesia Greysia Polii / Apriyani Rahayu lolos ke semifinal Kejuaraan Dunia 2018. Dalam pertandingan di Nanjing, Tiongkok, Jumat (3/8/2018), Greysia Polii / Apriyani Rahayu menaklukkan unggulan pertama Chen Qingchen / Jia Yifan (Tiongkok) 23-21, 23-21.

Perjuangan Polii / Rahayu melangkah ke babak selanjutnya sangat berat. Mereka harus berjuang keras mematahkan perlawanan Chen Qingchen / Jia Yifan.

Kejar-mengejar angka terjadi sejak awal set. Ganda Tiongkok selalu memimpin sebelum dikejar pasangan Indonesia. Namun, lewat perjuangan keras Polii dan Rahayu berhasil menutup set pertama dengan skor tipis 23-21.

Situasi serupa terjadi di set kedua. Kedua pasangan saling kejar angka hingga poin 18-18. Polii dan Rahayu sedikit diuntungkan setelah lawannya kerap membuat kesalahan sendiri.

Pasangan Tiongkok kembali unggul 19-18. Polii/ Rahayu sempat mengajukan protes kepada wasit.

Setelah itu, Chen Qingchen / Jia Yifan bahkan sempat memimpin 20-18. Unggul dua angka, pasangan Tiongkok malah sering membuang kesempatan.

Pengembalian bola mereka sering keluar, sehingga pasangan Indonesia mampu menyamakan kedudukan 21-21.

Namun, di menit-menit akhir set kedua, Polii/ Rahayu kembali menunjukkan kegigihannya. Pasangan Indonesia akhirnya menutup set ini, setelah ganda Tiongkok gagal mengembalikan bola.

Empat Wakil

Ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu mengembalikan kok ke arah Yuki FukuShima/Sayaka Hirota (Jepang) di 8 besar Indonesia Open 2018, Istora GBK, Jumat (6/7). Greysia/Apriyani kalah 14-21,20-22. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Indonesia mengirimkan empat wakil di Kejuaraan Dunia 2018. Mereka adalah Rizki Amelia Pradipta / Della Destiara Haris, dan Anggia Shitta Awanda / Ni Ketut Mahadewi Istarani. Satu slot lagi diisi pasangan ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.

Di babak perempat final, Anggia / Ketut akan berhadapan dengan unggulan kedua dari Jepang, Yuki Fukushima / Sayaka Hirota. Sementara itu, Rizki / Della juga akan ditantang wakil Negeri Sakura, yaitu Koharu Yonemoto / Shiho Tanaka.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Isak Tangis Sambut Jenazah Yusuf Supendi di Rumah Duka

Posted: 02 Aug 2018 09:41 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Jenazah pendiri Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan bakal calon legislatif PDIP Yusuf Supendi telah tiba di rumahnya, Jalan Sorma, RT 012/RW 001, Pekayon, Pasar Rebo, Jakarta Timur. Jenazah tiba pukul 10.45 WIB dengan dibawa ambulans milik RSCM.

Kedatangan jenazah Yusuf Supendi langsung disambut isak tangis keluarga. Rumah almarhum telah dipadati oleh keluarga dan tetangga yang melayat.

Telah hadir di rumah Yusuf, Presiden PKS Sohibul Iman. Sohibul mengucapkan belasungkawa atas meninggalnya pendiri PKS itu. Di mata Sohibul, Yusuf Supendi adalah seorang ulama dan guru yang baik bagi kader-kader PKS.

"Beliau ini termasuk merintis dakwah ya karena itu banyak sekali ilmu yang beliau tularkan kepada kami," kata Sohibul di lokasi.

Informasi yang dihimpun, Yusuf Supendi meninggal setelah menjalani perawatan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo sejak Kamis 2 Agustus siang. Dia dirawat akibat penyakit gula yang dideritanya sejak lama. Jenazah rencananya dimakamkan di dekat rumah duka Desa Kalisari RT 12 RW 01 Nomor 28 Pekayon Pasar Rebo Jakarta Timur, setelah salat Jumat.

Reporter: Renald Ghiffari

Sumber: Merdeka.com

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menaker Dorong Pekerja Media Bersatu dalam Serikat Pekerja Media

Posted: 02 Aug 2018 09:41 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), M. Hanif Dhakiri, mendorong pekerja media atau wartawan segera berserikat. Keberadaan serikat pekerja media sangat penting untuk memastikan perubahan-perubahan di industri media tidak melanggar hak-hak para pekerja.

"Tentunya ini harus disiasati secara baik oleh pekerja media. Saya mendorong teman-teman wartawan berserikat. Berserikat tentu berbeda dengan paguyuban. Para pekerja media di Indonesia berserikat lah," ujarnya, saat memberikan sambutan pada acara Malam Amal Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Pers di Jakarta, Rabu (1/8/2018).

Turut hadir dalam Malam Amal LBH Pers tersebut Direktur Eksekutif LBH Pers Nawawi Bahrudin, mantan Pemimpin Redaksi Majalah Tempo Bambang Harymurti, Pemimpin Redaksi Liputan 6 SCTV M. Teguh dan, Pengajar Lembaga Pers Dr. Soetomo (LPDS) Atmakusumah.

Hanif mengakui, bagi kalangan pengusaha serikat pekerja konotasinya negatif. Pandangan atau anggapan tersebut merupakan tantangan yang harus dijawab pekerja media untuk bisa menampilkan serikat pekerja yang bukan hanya bisa berdemo, tapi serikat pekerja yang kuat dan bisa diandalkan untuk membela kepentingan anggotanya.

"Saya kira ini tantangan bagi pekerja media karena tantangan tenaga kerja semakin hari semakin banyak seiring perkembangan industri sebagai konsekuensi perkembangan teknologi informasi yang begitu cepat," ucapnya.

Hanif mengingatkan, jika perubahan teknologi informasi yang berdampak perubahan karakter industri media tidak diantisipasi, maka klien LBH Pers semakin hari akan semakin banyak karena muncul kasus-kasus perselisihan hubungan industrial.

Selain permasalahan serikat, ia juga membahas persoalan sertifikasi kompetensi bagi pekerja media.

"Ini penting untuk memastikan teman-teman pekerja media ini terlindungi dari sisi sertifikasi kompetensi," kata Hanif.

Beli lukisan Bung Karno

Dalam malam amal tersebut, Hanif membeli lukisan bergambar Bung Karno bersama Che Guevara yang dilelang senilai Rp20 juta. Sementara itu, lukisan bergambar Jokowi berhasil dilelang kepada Katadata dengan harga Rp 25 juta. Dua buah lukisan itu didonasikan oleh S Malela Mahargasarie.

LBH pers berhasil mengumpulkan donasi sebanyak Rp 166 juta dalam acara yang diselenggarakan pukul 20.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB tersebut.

Menyinggung krisis finansial yang dialami oleh LBH Pers, Hanif menilai hal tersebut merupakan momentum yang tepat untuk merumuskan cara menopang kinerja mereka di masa depan. Namun, di sisi lain, krisis yang mendera LBH Pers  juga merupakan berita buruk bagi keberlangsungan lembaga independen tersebut.

Walaupun begitu, dirinya berharap LBH Pers yang terus memperjuangkan kebebasan pers, kebebasan berekspresi dan berpendapat, serta memberikan dukungan advokasi hukum terhadap jurnalis dan masyarakat luas tersebut dapat tetap ada.

Sebagai informasi, LBH Pers tengah berada di ujung tanduk dikarenakan hanya mampu mendanai operasional kantor hingga bulan Agustus 2018. Untuk mengatasi persoalan tersebut, LBH Pers bersama Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Jakarta dan Indonesia Corruption Watch (ICW) menggelar malam amal LBH Pers.

 

 

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Film Kafir Tayang Perdana, Putri Ayudya Deg-degan

Posted: 02 Aug 2018 09:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Film bergenre drama horor, Kafir, tayang perdana pada 2 Agustus 2018. Para pemain pun mendapatkan giliran untuk melakukan promosi dengan nonton bersama seperti Putri Ayudya dan Indah Permatasari.

Mereka pun bisa terlibat langsung dengan animo masyarakat yang menyediakan waktunya untuk melihat langsung film yang disutradarai oleh Upi tersebut. Putri Ayudya mengaku deg-degan saat memasuki tayang perdana.

"Deg-degan, so excited, karena terasa ya kita habis nonton premiere yang kemarin, kita ngerasain ngerjain 30 hari lebih, ngeliat diri sendiri di situ. Mungkin kita main dalam kamera tiba-tiba kita ngeliat dari balik kamera, kayak apa," ujar Putri Ayudya, di XXI Blok M Square, Jakarta Selatan, Kamis (2/8/2018).

Indah Permatasari menambahkan bahwa dirinya mendapati ada penonton yang lebih dari sekali menyaksikan film Kafir. Baginya ini sebuah apresiasi yang patut dibanggakan dari masyarakat Indonesia, seolah akting dan pengorbanan para pemain bisa terbayar lunas.

 

Senang

(Adrian Putra/bintang.com)

"Senang sih tadi ada yang nonton udah lebih dari sekali," ujar Indah Permatasari. "Tadi juga ada yang sudah jam 12-an, pemutaran pertama nonton. Ini ada yang mau nonton lagi ke sini," ujar Putri Ayudya.

 

Pesan Moral

(Adrian Putra/Bintang.com)

Sebagai pemeran, Putri Ayudya berharap filmnya bisa diterima dengan baik. Ia ingin film genre horor juga bisa menjadi box office di Tanah Air. Apalagi film ini memiliki pesan moral yang bisa diambil.

"Pesan moralnya, kalau kamu cukup sayang dengan keluarga kamu, kamu cukup mencintai orang-orang yang ada di dekat kamu keep it, pertahankan dan perjuangkan," tandas Putri Ayudya. (Anto/bintang.com)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kronologi Kebakaran Besar di Taman Nasional Komodo Gili Lawa

Posted: 02 Aug 2018 09:36 PM PDT

Liputan6.com, Kupang - - Pulau Gili Lawa di kawasan Taman Nasional Komodo (TNK), Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, NTT, terbakar pada Rabu (1/8/2018), sekitar pukul 19.00 wita.

Kepala Taman Nasional Komodo, Budi Kurniawan, mengatakan, kebakaran terus meluas karena angin yang cukup kencang. Api baru berhasil dipadamkan sekitar pukul 03.15 Wita dengan melibatkan tim pemadam kebakaran.

"Luas kebakaran belum bisa dipastikan, dengan dominasi rumput savana," ujar Budi saat dikonfirmasi, Jumat (3/8/2018).

Berikut kronologi terbakarnya Pulau Gili Lawa yang termasuk bagian dari Taman Nasional Komodo, Rabu 1 Agustus 2018.

Pukul 06:15 Wita

Ada laporan dari guide bernama Lukas yang menginfokan terjadinya kebakaran hutan. Petugas TNK segera merespons laporan tersebut dengan meluncurkan petugas dari Res Loh Sebita dan Res Padar untuk melakukan pemadaman.

Pukul 10.00 Wita

Satu peleton (30 orang) tim pemadam kebakaran TNK meluncur dari Labuan Bajo ke TKP. Pemberi informasi, Lukas, diminta untuk mendata pengunjung yang terakhir turun dari bukit (TKP) dan menahan mereka.

Pukul 00.00 Wita

Tim pemadaman tiba di TKP. Tim pemadaman segera melakukan upaya pemadaman api, sedangkan empat orang melakukan pemeriksaan terhadap awak kapal dan guide yang diduga sebagai penyebab terjadinya kebakaran.

Dari hasil pemeriksaan sementara diduga bahwa penumpang kapal "Indonesia Juara" sebagai pelaku terjadinya kebakaran. Petugas menyita KTP guide dan nakhoda kapal serta dokumen-dokumen kapal, untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Pukul 03.15 wita

Api dinyatakan padam.

 

Selidiki Kebakaran

Akun Instagram agen travel ini jadi sasaran kemarahan warganet saat tahu penyebab Gili Lawa terbakar. (Ilustrasi: iStockphoto)

Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur (NTT) menyelidiki kebakaran di kawasan Taman Nasional Komodo di Gili Lawa. Dugaan kebakaran ada unsur sengaja atau tidak akan ditelusuri.

"Informasi dari Kapolres Manggarai Barat saat ini masih melakukan penyelidikan penyebab kebakaran," kata Kabid Humas Polda NTT Kombes Jules Abraham Abast saat dihubungi Liputan6.com, Jumat (3/8/2018).

Polisi memeriksa dan menginterograsi saksi-saksi dan tamu wisatawan yang berada di sekitar lokasi kebakaran.

"Polres Manggarai Barat masih melakukan pemeriksaan saksi-saksi yang mengetahui peristiwa kebakaran padang sabana di Gili Lawa tersebut," ujar Jules.

Kepolisian belum mengetahui penyebab pasti kebakaran Taman Nasional Komodo serta unsur pidana dalam peristiwa itu.

"Apakah ada yang membakar atau menyebabkan kebakaran atau memang terbakar sendiri karena sebab lain," Jules menjelaskan.

Akibat kebakaran tersebut, jalur menuju kawasan wisata TNK ditutup sementara. "Kapolres Manggarai Barat telah berkoordinasi dengan pihak Balai TNK untuk menutup sementara lokasi kebakaran di Gili Lawa," kata Jules.

Rabu (1/8/2018) sekitar pukul 19.00, terjadi kebakaran di Pulau Gili Lawa yang masuk dalam kawasan Taman Nasional Komodo. Kebakaran terus meluas karena angin yang cukup kencang hingga pukul 22.00.

Api diduga mulai berkobar usai delapan wisatawan domestik menikmati pemandangan dari atas bukit Gili Lawa kembali ke kapal. Namun, masih belum jelas penyebab kebakaran yang sesungguhnya.

Kejadian ini adalah kebakaran kedua yang melanda wilayah Taman Nasional Komodo pada 2018. Sebelumnya pada 19 Juni 2018, api juga melanda wilayah Taman Nasional Komodo, yakni di Loh Pede, Pulau Komodo.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Wanita Ikonis yang Identik dengan Lipstik Merah

Posted: 02 Aug 2018 09:35 PM PDT

Jakarta Lipstik sudah menjadi produk makeup esensial yang wajib dimiliki. Dari sekian warna yang ada, terdapat satu rona wajib yang tentunya akan selalu cocok digunakan segala tona kulit. Ya, warna merah adalah rona lipstik andalan yang seketika bisa menyulap tampilan seseorang jadi lebih segar dan menarik. 

Mundur ke 65 tahun lalu, di era 1953, Marilyn Monroe adalah salah wanita yang paling ikonik dengan pulasan pewarna bibir yang identik dengan karakter pemberani ini. Lipstik merah juga dianggap sebagai warna perona bibir yang dapat memberi kesan seksi pada penampilan. 

1955: Sophia Loren

Seiring tahun, perjalan lipstik merah pun semakin inovatif. Merah muncul dengan tambahan warna baru di dalam shade-nya. Di tahun 1955, Sophia Loren menjadi ikon baru untuk tren lipstik ini. Lipstik merah nuansa oranye, atau kita mengenalnya dengan orange-red lipstick, Sophia Loren adalah wanita yang lebih dulu mempopulerkannya.

 

1960: Elizabeth Taylor

Lanjut ke tahun 1960, di sana ada Elizabeth Taylor. Perempuan dengan ciri khas eyebrow tebal ini dikatakan sebagai ikonik lipstik merah. Elizabeth mengatakan, jangan takut lipstik glossy membuat bibir terlihat kecil, karena sentuhan merah pada lipstik, itu dapat membuat bibir terlihat lebih bervolume. Bibir terlihat lebih tebal. Kita hanya perlu menambah lip liner untuk membingkai garis bibir.

 

1985:Madonna

Masuk ke tahun 1985. Tahun ini menjadi awal kepopuleran lipstik merah-matte. Penyanyi legendaris Madonna menjadi mafia lipstik merah matte saat itu. Hampir di tiap penampilannya, di atas panggung, di acara reality show, atau sedang melakukan pemotretan, Madonna seperti tidak memiliki pilihan warna lipstik lain selain matte-red lipstick.

1990: Cindy Crawford

5 tahun kemudian, yaitu 1990, sempat diprediksi kepopuleran lipstik merah akan tenggelam. Namun, dugaan itu salah, setelah Cindy Crawford sering tertangkap kamera menggunakan lipstik merah seperti wine. Kesan sensual pada penampilan khususnya di wajah, terlihat cukup tegas karena pengaruh warna bibir ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Pasukan Oranye Serbu Pembagian Sembako Gratis dari Asabri

Posted: 02 Aug 2018 09:34 PM PDT

Petugas Penangganan Prasarana dan Saran Umum (PSSU) atau pasukan oranye mengantre sembako gratis di Jakarta, Jumat (3/8). Pembagian sembako gratis tersebut dalam rangka menyambut HUT ASABRI ke-47 tahun. (Merdeka.com/Imam Buhori)

Petugas Penangganan Prasarana dan Saran Umum (PSSU) atau pasukan oranye mengantre sembako gratis di Jakarta, Jumat (3/8). Pembagian sembako gratis tersebut dalam rangka menyambut HUT ASABRI ke-47 tahun. (Merdeka.com/Imam Buhori)

Petugas Penangganan Prasarana dan Saran Umum (PSSU) atau pasukan oranye mendapatkan sembako gratis di Jakarta, Jumat (3/8). Pembagian sembako gratis tersebut dalam rangka menyambut HUT ASABRI ke-47 tahun. (Merdeka.com/Imam Buhori)

Petugas Penangganan Prasarana dan Saran Umum (PSSU) atau pasukan oranye mendapatkan sembako gratis di Jakarta, Jumat (3/8). Pembagian sembako gratis tersebut dalam rangka menyambut HUT ASABRI ke-47 tahun. (Merdeka.com/Imam Buhori)

Petugas Penangganan Prasarana dan Saran Umum (PSSU) atau pasukan oranye mengantre sembako gratis di Jakarta, Jumat (3/8). Pembagian sembako gratis tersebut dalam rangka menyambut HUT ASABRI ke-47 tahun. (Merdeka.com/Imam Buhori)

Petugas Penangganan Prasarana dan Saran Umum (PSSU) atau pasukan oranye mengantre sembako gratis di Jakarta, Jumat (3/8). Pembagian sembako gratis tersebut dalam rangka menyambut HUT ASABRI ke-47 tahun. (Merdeka.com/Imam Buhori)

Petugas Penangganan Prasarana dan Saran Umum (PSSU) atau pasukan oranye mendapatkan sembako gratis di Jakarta, Jumat (3/8). Pembagian sembako gratis tersebut dalam rangka menyambut HUT ASABRI ke-47 tahun. (Merdeka.com/Imam Buhori)

Petugas Penangganan Prasarana dan Saran Umum (PSSU) atau pasukan oranye mendapatkan sembako gratis di Jakarta, Jumat (3/8). Pembagian sembako gratis tersebut dalam rangka menyambut HUT ASABRI ke-47 tahun. (Merdeka.com/Imam Buhori)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gelar Aksi Protes, Ribuan Pelajar Bangladesh Turun ke Jalan Tuntut Keselamatan Lalu Lintas

Posted: 02 Aug 2018 09:31 PM PDT

Liputan6.com, Dhaka - Ribuan siswa sekolah menengah dan mahasiswa di Bangladesh melakukan aksi protes selama lima hari, menyusul tewasnya dua orang remaja akibat tertabrak bus yang melaju kencang.

Para demonstran yang menuntut keadilan bagi pejalan kaki dan penertiban aturan keamanan berlalu lintas itu membuat ibu kota Dhaka hampir lumpuh total.

Dikutip dari BBC pada Jumat (3/8/2018), seorang menteri pemerintah menuduh para demonstran bersikap munafik, sehingga memicu kemarahan lebih lanjut.

Di saat bersamaan, Kementerian Pendidikan meliburkan sementara sekolah-sekolah menengah di seluruh Bangladesh dan berjanji untuk mempertimbangkan tuntutan mereka.

"Mereka seharusnya mendengarkan tuntutan kami dengan serius, tetapi mereka tidak," kata Imran Ahmed, seorang mahasiswa yang turut memprotes, kepada kantor berita AFP.

Ada laporan yang menyebut bahwa sebagian besar pengunjuk rasa yang berusia di pertengahan remaja telah memeriksa kelengkapan berkas bus yang terlibat dalam tragedi tabrakan itu dan menuntut untuk menyita dokumen identitas pengemudi agar bisa diajukan ke meja hukum.

"Kami tidak ingin ada kendaraan tanpa izin di jalan. Mereka yang tidak bisa mengemudi tidak boleh mendapatkan lisensi dan kami tidak ingin pengemudi mobil di bawah umur mengendarai kendaraan umum," kata pengunjuk rasa, Mohammad Sifat.

Aksi protes yang berubah menjadi kerusuhan pada hari kedua itu menyebabkan beberapa kendaraan rusak. Polisi bersenjata tameng dan pentungan berusaha memukul mundur demonstran ke beberapa bagian kota.

Operator bus terkait telah menanggapi aksi protes dengan menangguhkan layanan mereka.

Sektor transportasi Bangladesh dianggap oleh banyak orang sebagai lahan korup dan berbahaya.

Protes meletus pada awal pekan lalu, setelah muncul kabar bahwa seorang pelajar putra dan putri tewas tertabrak pada Minggu, 29 Juli 2018, akibat diseruduk bus yang saling balap mengejar target penumpang.

Kabar tersebut menyebar dengan cepat di media sosial dan memicu kecaman luas, terutama dari kalangan anak muda.

 

Simak video pilihan berikut: 

Keselamatan Berlalu Lintas Memprihatinkan

Suasana arus lali lintas di sebuah persimpangan di Dhaka, Bangladesh, (23/7). Kecepatan lalu lintas rata-rata di Dhaka menurun dari 21 km per jam menjadi 7 km per jam dalam 10 tahun terakhir. (AFP Photo/ Munir Uz Zaman)

Saiyara Islam Roj (17) mengatakan kepada BBC bahwa dia tidak pernah terlibat aksi protes sebelumnya.

"Saya bergabung karena saya melihat betapa berbahayanya jalan-jalan di negara kami. Setiap hari perasaan kami was-was dalam menggunakan jalan umum. Kami hanya ingin praktik korupsi dalam proses pembuatan surat izin mengemudi diberantas habis," katanya.

Saifur Rahman (17) mengatakan bahwa di beberapa bagian Dhaka, para siswa menduduki jalan-jalan utama untuk memeriksa satu persatu surat izin mengemudi dan juga merapikan lalu lintas untuk memberikan lewat kendaraan dinas darurat.

Rahman juga mengatakan bahwa beberapa kali polisi dan aparat keamanan lainnya terlibat aksi kekerasan terhadap remaja yang terlibat aksi protes.

Di lain pihak, Shajahan Khan, seorang menteri pemerintah yang memiliki hubungan dengan serikat pekerja, sempat memicu kemarahan atas komentarnya yang kontroversial. Ia menyebut demonstran bersikap munafik, karena tidak bereaksi sama sekali ketika 33 orang tewas dalam kecelakaan bus di India pada Sabtu, 28 Juli 2018. Dia kemudian meminta maaf.

Pada Rabu, 1 Agustus 2018, Menteri Dalam Negeri Asaduzzaman Khan mengatakan, pemerintah akan meluncurkan kampanye keselamatan transportasi umum.

Dijelaskan oleh para peneliti di Komite Nasional Perlindungan Pengiriman, Jalan dan Kereta Api, bahwa lebih dari 4.200 pejalan kaki tewas dalam kecelakaan lalu lintas di Bangladesh selama tahun lalu. Jumlah ini naik sekitar 15 persen dari tahun sebelumnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal Timnas Indonesia U-16 Vs Timor Leste di AFF U-16

Posted: 02 Aug 2018 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Timnas Indonesia U-16 sukses mengatasi tantangan Vietnam di laga ketiga Piala AFF U-16 2018 Grup A. Pada pertandingan di Stadion Gelora Delta Sidoardjo, Kamis 2 Agustus 2018 lalu, Timnas Indonesia berhasil menaklukkan Vietnam 4-2.

Sebelumnya Timnas Indonesia U-16, sudah mencetak dua kemenangan. Indonesia menang telak 8-0 atas Filipina, dan kalahkan Myanmar 2-1.

Dengan hasil itu, Timnas Indonesia U-16 masih menguasai posisi puncak klasemen Grup A Piala AFF U-16. Mereka berhasil mengumpulkan angka sempurna 9 poin.

Timnas Indonesia U-16 kini unggul 3 poin atas Myanmar, yang berada di urutan kedua. Sedangkan, Vietnam menempati posisi ketiga, yang baru mengumpulkan 6 poin.

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia

Striker Timnas Indonesia U-16, Bagus Kahfi (20), merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Myanmar dalam pertandingan Piala AFF U-16 2018 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Selasa (31/7/2018). (Bola.com/Aditya Wany)

Timnas U-16 Indonesia berpeluang lolos ke semifinal Piala AFF dengan dua laga tersisa. Tim asuhan Fakhri Husaini itu dijadwalkan akan melawan Timor Leste dan Kamboja.

Sabtu, 4 Agustus 2018

19.00 WIB, Timnas Indonesia U-16 Vs Timor Leste

Senin, 6 Agustus 2018

19.00 WIB, Kamboja U-16 Vs Timnas Indonesia U-16

Klasemen

No Tim            Main  Gol  Poin

1 Indonesia        3    +11   9

2 Myanmar         3     +7    6

3 Vietnam          3      +3   6

4 Kamboja         3       0    3

5 Timor Leste     3     −2    3

6 Filipina            3    −19   0

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Isyana Sarasvati Punya Banyak Kejutan di Asian Games 2018

Posted: 02 Aug 2018 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Gelaran Asian Games 2018 tak lama lagi akan dimulai. Seluruh masyarakat Indonesia menyambut hangat event olahraga yang akan digelar di Jakarta dan Palembang pada 18 Agustus 2018 tersebut.

Salah satu selebritas yang antusias dengan Asian Games 2018 ialah Isyana Sarasvati. Sebagai penyanyi, Isyana juga terlibat dalam album kompilasi Asian Games 2018.

Isyana Sarasvati mengaku bakal ada kejutan darinya untuk Asian Games 2018. Hanya saja, pelantun lagu "Tetap Dalam Jiwa" itu belum bisa membocorkannya sekarang ini.

"Kalau aku sih tunggu saja nanti kejutannya. Insyaallah aku akan perform bukan di opening Asian Games-nya ya. Ini belum boleh dikasih tahu," kata Isyana Sarasvati di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (2/8/2018).

Nonton Langsung

Isyana Sarasvati (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Di sela kesibukannya, Isyana berharap dapat menyaksikan beberapa pertandingan yang akan digelar. "Kalau nonton langsung sih mau banget ya. Doakan saja nanti," ucapnya.

Dukung Atlet Indonesia

Isyana Sarasvati  (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sebagai warga negara Indonesia, Isyana jelas memberikan dukungan penuh kepada atlet Tanah Air yang bakal bertanding di Asian Games 2018. "Pokoknya aku berdoa yang terbaik. Sukses juga. Semoga Indonesia bisa mendapat banyak medali emas tahun ini," harap Isyana Sarasvati. (Mathias Purwanto/Kapanlagi.com)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Petinju Bali Valentinus Nahak Meninggal

Posted: 02 Aug 2018 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Petinju asal Bali, Valentinus Nahak meninggal dunia, sebelumnya ia sempat dirawat di RS akibat kanker kelenjar getah bening.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Amien Rais Menantang, Jokowi Menjawab Lewat Blok Rokan

Posted: 02 Aug 2018 09:27 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintahan Joko Widodo berhasil menguasai Blok Rokan. Keputusan ini merupakan kado pemerintah untuk rakyat Indonesia menjelang hari kemerdekaan ke-73.

Sekadar pengingat, sehari sebelum keputusan jatuhnya Blok Rokan ke tangan Pertamina, Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais menantang Presiden Jokowi. Ia mempertanyakan keberanian pemerintah dalam mengambil alih Blok Rokan.

"Kalau betul Blok Rokan bisa kembali ke Ibu Pertiwi, ke Pertamina, ini sebuah trobosan luar biasa. Cuma berani enggak Jonan, berani enggak Pak Jokowi? Kalau berani ya luar biasa," tutur Amien Rais di kompleks Parlemen, Jakarta, Senin, 30 Juli 2017.

Selama ini Blok Rokan dikelola oleh PT Chevron Pacific Indonesia asal Amerika Serikat. Masa kontrak blok tersebut akan habis pada 2021. Oleh karena itu, Amien menantang Jokowi agar bisa merebut kembali Blok Rokan setelah habis masa kontrak.

Tak berselang lama, tantangan Amien langsung dijawab Jokowi. Pemerintah telah memutuskan Rokan untuk dikelola Pertamina setelah 2021. Sebab, proposal yang diajukan Pertamina jauh lebih baik dibanding dengan Chevron.

Sebelum keputusan tersebut diambil,‎ Menteri ESDM Ignasius Jonan membentuk Tim 22 Wilayah Kerja, untuk mengevaluasi blok migas yang telah habis masa kontrak, termasuk evaluasi proposal Pertamina dan Chevron untuk mengelola Rokan setelah 2021.

Chevron selaku kontraktor eksisting dan Pertamina diberi kesempatan pertama untuk mengajukan proposal pengelolaan Blok Rokan pascaterminasi. Jika proposal keduanya dinilai tidak layak, maka akan dilelang secara terbuka.

Setelah Pertamina ditunjuk menjadi pengelola Blok Rokan pada 2021 sampai 2041, pemerintah memberikan kewenangan ke Pertamina untuk mencari mitra mengelola blok migas yang menjadi tulang punggung produksi minyak nasional tersebut.

Pertamina Bisa Untung Rp 825 Triliun

Sejak awal, Pemerintah ingin Pertamina menjadi National Oil Company kelas dunia yang dapat berdiri diatas kaki sendiri.

Negara akan mendapat banyak manfaat, atas keputusan pemerintah‎ menyerahkan pengelolaan Blok Minyak dan Gas (Migas) Rokan. Salah satu potensinya penerimaan negara sebesar Rp 825 triliun dari produksi blok Rokan.

Staf Khusus Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Hadi Djuraid, mengatakan,‎ Pertamina menjanjikan bonus tanda tangan atas pengelolaan Blok Rokan sebesar USD 784 juta atau Rp 11,3 triliun. Dengan begitu, pemerintah akan mendapatkan dana segar sebesar Rp 11,3 triliun dalam bentuk Pendapatan Negara Bukan Pajak (PNBP). 

"Ini bisa jadi PNBP terbesar selama ini dalam satu kali transaksi," kata ‎Hadi, dikutip dari cu‎itan akun twitter @HadiMDjuraid, ‎di Jakarta, Rabu, 1 Agustus 2018.

Bonus tanda tangan adalah dana yang harus dibayarkan kontraktor ke pemerintah, sebelum kontrak ditandatangani. Ini untuk menunjukkan keseriusan sekaligus kesiapan kontraktor.

‎Hadi melanjutkan, potensi pendapatan negara dalam berbagai bentuk dari Blok Rokan, selama 20 tahun mencapai sekitar USD 57 miliar atau Rp 825 triliun. "Belum lagi multiplier effect yang amat signifikan bagi perekonomian," kata dia.

Rokan adalah blok onshore terbesar Indonesia. Rata-rata produksi 207,148 barel per hari, dengan cadangan hingga 1,5 miliar barel. Tantangan pasca-alih kelola adalah menjaga tingkat produksi agar kontribusi Blok Rokan sebesar 26 persen dari total produksi migas nasional tetap terjaga, bahkan ditingkatkan. 

Dengan mengelola Blok Rokan, kontribusi Pertamina terhadap produksi migas nasional akan melonjak hingga 60 persen. Pada 2018, kontribusi Pertamina baru 36 persen dan 39 persen dalam porsi produsen minyak nasional pada 2019.

"Kita yakin Pertamina mampu menjawab tantangan itu.Wajar jika banyak kontraktor migas besar tertarik untuk mengelolanya," ujar dia.

Reporter: Desi Aditia Ningrum

Sumber: Merdeka.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dandani Mercedes-Benz Korban Kecelakaan Kini Makin Mudah

Posted: 02 Aug 2018 09:21 PM PDT

Liputan6.com, Tangerang - Mercedes-Benz meresmikan fasilitas terbarunya di PT Panji Rama Otomotif (PRO Motor) Authorized Body & Paint Centre, yang berlokasi di Jalan BSD Boulevard Utara, BSD City, Tangerang.

Untuk diketahui, fasilitas yang berstandar Mercedes-Benz dan bersertifikasi langsung dari Daimler AG Jerman ini, merupakan dealer ketiga yang didirikan di Indonesia.

Workshop ini siap melayani pelanggan yang memiliki kendaraan pascakecelakaan karena memiliki fasilitas resmi Mercedes-Benz Accident Management, dengan Authorized Body & Paint Centre.

Roelof Lamberts, President & CEO PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia, mengatakan bahwa perkembangan pasar kendaraan premium di Indonesia semakin pesat. Maka dari itu, pelayanan purna jual merupakan aspek penting yang harus dijalankan dan menjadi perhatian khusus.

"Mercedes-Benz sangat berkomitmen terhadap hal inidan kami ingin selalu memberikan yang terbaik bagi para pelanggan kami. Salah satunya adalah dengan penambahan pembukaan fasilitas Mercedes-Benz Authorized Body & Paint Centre yang akan sangat bermanfaat bagi parapelanggan setia kami yang ingin selalu mengedepankan kualitas dan aspek keselamatan," kata Lamberts dalam keterangan resminya.

 

Selanjutnya

Para pekerja ahli mengerjakan aktiftas di PT. Panji Rama Otomotif (PRO Motor) Body & Paint Centre di Jalan BSD Boulevard Utara, Commercial de Park Lot. 2 No. 16, BSD City, Tangerang - Banten

Sesuai dengan standar Mercedes-Benz, fasilitas ini dilengkapi dengan ruangan pengecatan (paint combination booth) dan 1 ruangan persiapan atau cek kondisi mobil sebelum mulai diperbaiki (preparation booth).

Untuk kapasitas maksimal, workshop ini dapat menampung hingga 150 unit mobil per bulan.

Jongkie Sugiarto, President Director PT. Panji Rama Otomotif (PRO Motor) mengungkapkan kebanggaannya sebagai mitra bisnis Mercedes-Benz Indonesia, mengingat merek ini telah sekian lama menjadi pilihan utama di segmen otomotif premium.

"Dengan penambahan fasilitas PRO Motor Body & Paint Centre di area BSD, kamiberharap akan semakin memberikan opsi pelengkap bagi para pelanggan setiaMercedes-Benz ketika mereka akan melakukan perbaikan pada kendaraannya," ujarnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tak Lagi Vulgar, Indah Permatasari Buka Hati untuk Film Horor

Posted: 02 Aug 2018 09:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Tak biasanya Indah Permatasari bermain dalam film horor. Selama ini dirinya memang biasa di genre drama.

Indah Permatasari mengaku ada beberapa alasan yang membuatnya membuka hati untuk ikut andil dalam film yang memacu adrenalin.

Dalam penggarapan film horor belakangan ini sudah seperti film-film berkualitas lainnya, itulah salah satu alasan Indah Permatasari. Selain itu, film horor sekarang ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya yang kerap mengumbar aurat pemainnya, terutama wanita.

"Aku enggak terlalu berminat sih main film horor. Tapi ngerjain film horor sekarang itu tidak seperti dulu, dan sudah mulai berkembang," kata Indah Permatasari, di XXI Blok M Square, Jakarta Selatan, Kamis (2/8/2018).

 

Mulai Diperhitungkan

Screening film Kafir (Adrian Putra/bintang.com)

Dari semua sisi, genre horor sekarang ini memang layak diperhitungkan. Satu yang menjadi bukti adalah Pengabdi Setan yang mampu menjadi box office. "Sudah mulai diperhitungkan dari segi cerita dan pengambilan gambarnya," lanjutnya.

"Dulu film horor bisa dibilang agak asal sih ngambilnya. Tapi sekarang kita udah tahu dari mulai Pengabdi Setan penontonnya banyak, tetapi memang pengerjaannya, kualitasnya sangat bagus, jadi itu sih," tutur Indah.

 

Menantang

(Adrian Putra/bintang.com)

Sementara tentang keterlibatannya dalam film Kafir, Indah menyatakan bahwa karakternya demikian menantang. Ada satu sisi dari karakter Hanum yang membuat Indah mengambil peran tersebut.

"Karena aku melihat karakter Hanum di sini punya sisi yang menarik. Sebelumnya sulit buat aku, tapi itu jadi tantangan supaya aku bisa mengeksplor akting, explore juga semuanya sih. Jadi ya itu yang paling aku sukai," tandas Indah Permatasari.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Trik Jitu Siasati Hambatan Saat Menginap di Hotel

Posted: 02 Aug 2018 09:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Pendapat bahwa traveling bisa meningkatkan kreativitas seseorang nampaknya bukan hisapan jempol belaka. Saat melakukan perjalanan jauh, traveler memang kerap menemui beragam hambatan. Menariknya tiap hambatan yang datang dari keterbatasan, membuat seorang traveler lebih kreatif untuk mencari jalan keluar.

Seperti yang disusun tim travel Liputan6.com, Jumat (3/8/2018), berikut beberapa trik yang dapat digunakan seorang traveler saat menemukan hambatan di kamar hotel.

Lupa Kode Kombinasi Koper

Lupa memang suatu hal yang manusiawi. Tiap orang tentu pernah merasakan lupa akan sesuatu. Termasuk lupa akan kode kombinasi pada koper saat traveling. Tenang, lupa kode  kombinasi bukan berarti Anda harus membuka paksa koper, karena ada trik jitu yang bisa digunakan.

Caranya mudah, Anda hanya perlu mencari celah pada tiga roda kombinasi pada koper. Pastikan celah terlihat dan berada di tengah. Kemudian putar satu kali pada tiap kode searah jarum jam, lalu coba membukanya. Jika belum berhasil lakukan hal serupa sampai kunci benar-benar terbuka.

 

Nyalakan AC Pakai Smartphone

Ilustrasi Foto Kamar Hotel (iStockphoto)

Remot pendingin udara hotel hilang atau rusak, bukan berarti Anda harus rela panas-panasan di kamar hotel. Coba gunakan smartphone Anda untuk mengaktifkan pendingin udara. Caranya gampang, Anda tinggal mengaktifkan aplikasi "Remote" yang ada pada smartphone. Aplikasi ini bahkan juga sudah tersedia di beberapa merek smartphone. Tinggal atur dan sesuaikan dengan merek pendingin udara yang ada pada hotel, kemudian aktifkan.

Ngecharge Handphone Pakai Televisi

Sumber listrik yang terbatas kerap menjadi hambatan traveler saat menginap di hotel. Kamar hotel biasanya hanya menyediakan paling banyak dua sumber listrik yang dapat digunakan, sehingga Anda harus berebut antre dengan teman untuk sekadar men-charge smartphone. Jangan sedih, ternyata Anda juga bisa mencharge smartphone menggunakan televisi. Namun jangan lupa mengaktifkan televisi agar daya listrik masuk ke dalam smartphone.

 

Masak Pakai Termos Listrik Hotel

Termos listrik hotel biasanya hanya digunakan untuk menyeduh kopi atau teh. Namun di tangan orang kreatif, termos bisa menjadi wadah untuk memasak. Anda bisa mencoba memasak sop dari sayuran yang Anda beli dari penjualnya langsung saat berwisata kebun. Tap jangan lupa untuk membersihkan kembali termos hotel yang telah Anda pakai.

Hair Dryer untuk Mengeringkan Sepatu

Mendapati sepatu yang basah saat traveling tentu menjadi hal yang menyebalkan. Apalagi sepatu yang basah akan menjadi sangat berat saat di dimasukkan ke dalam tas. Jika sepatu Anda basah saat masuk hotel, Anda bisa menggunakan hair dryer untuk membantu mengeringkan sepatu. Setelah menggunakan hair dryer, Anda bisa memasukkan koran bekas ke dalam sepatu agar sepatu lebih cepat mengering luar dalam.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hubungi Direktur, Pato Isyaratkan Balik Lagi ke AC Milan?

Posted: 02 Aug 2018 09:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Mantan striker AC Milan, Alexandre Pato, telah memberi isyarat ingin kembali bergabung bersama Rossoneri. Namun, keinginan Pato ini tidak akan cukup untuk memicu transfer di musim panas nanti. 

Menurut Sky Italia, Pato menginginkan kembali ke AC Milan, karena ia merasa klub tersebut tetap berada di hatinya. Bahkan, ia sempat melakukan panggilan telepon dengan Leonardo, direktur teknis baru Milan. Namun, kabarnya Pato hanya memberi selamat kepada Leonardo untuk posisi barunya. 

Kontrak Pato dengan Tianjin berakhir pada 2019. Dan, dia tidak menyembunyikan rahasia bahwa AC Milan masih menjadi mimpinya.

"Saya juga masih cinta AC Milan dan kotanya. Jadi saya tidak mungkin bilang tidak," ucapnya.

Cukup Cemerlang

10. Alexandre Pato (AC Milan), jika tidak sering cedera mungkin dirinya tidak akan pernah dibuang oleh Rossoneri. Kemampuan skill yang luar biasa serta naluri mencetak golnya tertutup oleh seringnya The Duck cedera. (AFP/Franck Fife)

Sebelumnya, Pato adalah salah satu striker yang dicintai AC Milan. Pato pernah membela klub tersebut selama enam musim.

Karier Pato bersama AC Milan cukup cemerlang. Ia mampu menyumbangkan dua gelar dan mencetak 63 gol dari 150 laga.

Sangat Produktif

Pato hengkang dari AC Milan tahun 2013. Ia lalu membela beberapa klub seperti Corinthians, Sao Paulo, hingga Chelsea.

Kini striker berjuluk Si Bebek itu membela Tianjin Quanjian. Selama dua musim, Pato mencetak 22 gol dari 33 laga.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: