Rabu, 10 Juni 2020

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Di Hadapan Khofifah, Wali Kota Surabaya Risma Sampaikan Komitmen Cegah Penularan COVID-19

Posted: 10 Jun 2020 09:55 PM PDT

Liputan6.com, Surabaya - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini (Risma) menyampaikan komitmen untuk mencegah penyebaran COVID-19 di masa transisi menuju normal baru untuk wilayah Surabaya.

Komitmen tersebut disampaikan Risma di depan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan Forkompimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah) Provinsi Jawa Timur, pada acara penandatangan pakta integritas di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Kamis (11/6/2020). 

Selain Risma, hadir pula bupati Gresik Sambari Halim Radianto, Plt Bupati Sidoarjo Nur Ahmad Syaifuddin. Sedangkan unsur Fokompimda Provinsi Jawa Timur, di antaranya Wakil Ketua DPRD Jawa Timur, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol. Muhammad Fadil Imran, Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Widodo Iryansyah dan pejabat Pangkotama lainnya.

Risma mengaku, meski masa transisi ini cukup berat dirasakan oleh masyarakat Surabaya, pihaknya harus tetap melakukan karena tidak ingin warga Surabaya terus-menerus dan makin banyak menjadi korban COVID-19.

"Kami sadar betul bahwa ini adalah tanggung jawab yang sangat berat dan sangat besar. Pemkot Surabaya dan masyarakat Surabaya berkomitmen untuk tetap berusaha mencegah penularan Covid-19 ini," ujar Risma dalam konferensi pers live streaming. 

Risma juga berjanji akan tetap tracing atau melakukan pelacakan untuk mengetahui warga Surabaya yang terpapar COVID-19. Sementara hari ini rapid test masih terus dilakukan  oleh gugus tugas COVID-19 Pemkot Surabaya.  

Risma Undang Khofifah Hadir dalam Acara Peluncuran Kampung Tangguh

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini (Risma) (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini (Risma) (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Risma mengklaim, saat ini warga Surabaya yang reaktif mulai menurun dan selanjutnya akan dilakukan swab. Swab dilakukan terhadap terhadap 280 warga. Sekitar 225 orang diperkirakan hari ini sudah keluar dan berkumpul kembali dengan keluarga masing-masing. 

Risma juga mengundang Gubernur dan Forkopimda Jawa Timur untuk hadir dalam acara peluncuran untuk 35 kawasan kampung tangguh jogo wani Surabaya di wilayah Tanjung Perak oleh Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Muhammad Fadil Imran.

Lalu Jumat, 12 Juni 2020 juga diluncurkan 350 kampung tangguh jogo Surobyo, Mall wani jogo Suroboyo, pasar wani jogo suroboyo, tempat ibadah wani jogo surobyo dan industri wani jogo Suroboyo, dan launching sekolah wani jogo Suroboyo. 

Untuk sekolah, Risma mengaku meski proses belajar mengajar di sekolah belum dimulai. Namun, pihaknya sudah melakukan komunikasi dengan para kepala sekolah SMP dan SD se Surabaya, guru dan wali murid untuk menyusun protokol bersama-sama. 

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tinggal di Belanda, Ini 7 Potret Sheny Andrea Pemain Panji Manusia Millenium

Posted: 10 Jun 2020 09:55 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Bagi pecinta sinetron di awal tahun 2000-an, pasti mengenal sosok Sheny Andrea. Wanita ini berperan sebagai Hanna dalam sinetron Panji Manusia Millenium yang dibintangi oleh Primus Yustisio.

Di awal kariernya, Sheny kerap mendapat pemeran pembantu. Namun ia juga pernah bermain film berjudul Black Magic yang membuat namanya makin terkenal. Tidak hanya dalam dunia seni peran, ia pun juga menjadi seorang penulis.

Kini sejak tahun 2014, Sheny Andrea memang jarang muncul di layar kaca Indonesia. Bintang sinetron Panji Manusia Millenium ini pun tinggal di Belanda dan memiliki suami bule bernama Danny van Oortmerssen.

Ia juga memiliki perusahaan sendiri di Belanda. Penampilannya kini terlihat awet muda di usianya yang ke-41. Kehidupannya pun tampak bahagia dan kerap menyapa penggemarnya di media sosial Instagramnya.

Berikut 7 potret Sheny Andrea aktris Panji Manusia Millenium yang Liputan6.com kutip dari Instagram @shenyandrea, Kamis (11/6/2020).

1. Begini salah satu potret terbaru Sheny Andrea pemeran Hanna dalam sinetron Panji Manusia Millenium.

Sheny Andrea (Sumber: Instagram/shenyandrea)
Sheny Andrea (Sumber: Instagram/shenyandrea)

2. Kini Sheny Andrea sudah 6 tahun tinggal di Belanda sejak kepindahannya pada tahun 2014.

Sheny Andrea (Sumber: Instagram/shenyandrea)
Sheny Andrea (Sumber: Instagram/shenyandrea)

3. Ia juga sudah menikah dengan pria asal Belanda bernama Danny van Oortmerssen.

Sheny Andrea (Sumber: Instagram/shenyandrea)
Sheny Andrea (Sumber: Instagram/shenyandrea)

4. Kehidapannya di Belanda pun terlihat nyaman dan bahagia bak sosialita.

Sheny Andrea (Sumber: Instagram/shenyandrea)
Sheny Andrea (Sumber: Instagram/shenyandrea)

5. Ia pun masih kerap menyapa para penggemarnya yang rindu akan aktingnya di layar kaca.

Sheny Andrea (Sumber: Instagram/shenyandrea)
Sheny Andrea (Sumber: Instagram/shenyandrea)

6. Saat liburan, kakak Eva Anindita ini pun kerap kunjungi Bali dan Lombok bersama keluarga kecilnya.

Sheny Andrea (Sumber: Instagram/shenyandrea)
Sheny Andrea (Sumber: Instagram/shenyandrea)

7. Diketahui bahwa Sheny juga seorang penulis, inilah buku yang ia tulis dan dijual melalui Amazon.

Sheny Andrea (Sumber: Instagram/shenyandrea)
Sheny Andrea (Sumber: Instagram/shenyandrea)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Waspada, Pakar Penyakit Menular AS Sebut Pandemi Corona COVID-19 Belum Usai

Posted: 10 Jun 2020 09:54 PM PDT

Liputan6.com, Washington, D.C. - Pakar penyakit menular asal Amerika Serikat dr Anthony Fauci mengingatkan bahwa pandemi Virus Corona COVID-19 masih belum usai. Ia menyebut masih ada ketidakpastian terkait virus itu terkait penyebarannya dan dampaknya ke tubuh.

COVID-19 juga dianggap Fauci lebih kompleks dari HIV.

"Pada periode empat bulan, virus itu telah melumpuhkan seluruh dunia ... Dan ini belum selesai," ujar Fauci seperti dilansir New York Post, Rabu (10/6/2020).

Fauci merupakan anggota gugus tugas Virus Corona di Gedung Putih Amerika Serikat. Kebijakan lockdown di AS sedang perlahan dicabut dan bisnis-bisnis mulai buka.

Tak hanya itu, demo besar-besaran sempat melanda AS pada pekan lalu akibat kematian George Floyd. Fauci menilai demo adalah lokasi sempurna untuk penyebaran virus.

Fauci yang sudah berkarier di bidang kesehatan selama setengah abad ini menjelaskan bahwa satu-satunya cara menyetop virus ini adalah vaksin.

Miliaran dosis vaksin dibutuhkan untuk seluruh dunia, dan Fauci mengapresiasi pengembangan yang dilakukan industri pengobatan. Ia menyebut Virus Corona ini berbeda dengan SARS yang bisa menghilang sendiri.

"Industri tidak bodoh. Mereka paham. SARS dulu punya tingkat penularan yang habis sendiri berkat tindakan kesehatan masyarakat. Tidak mungkin hal itu akan terjadi dengan virus ini," ungkap Fauci.

Berapa Harganya?

Petugas medis mengambil sampel penumpang KRL Commuter Line saat tes swab dengan metode polymerase chain reaction (PCR) di Stasiun Bekasi, Selasa, (5/5/2020). Pemkot Bekasi melakukan tes swab secara massal setelah tiga penumpang KRL dari Bogor terdeteksi virus corona. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Petugas medis mengambil sampel penumpang KRL Commuter Line saat tes swab dengan metode polymerase chain reaction (PCR) di Stasiun Bekasi, Selasa, (5/5/2020). Pemkot Bekasi melakukan tes swab secara massal setelah tiga penumpang KRL dari Bogor terdeteksi virus corona. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Fauci mengakui industri manufaktur vaksin juga mencari keuntungan. Menurutnya, kebijakan pengendalian harga bukanlah pilihan yang bijak.

Jika ada kebijakan seperti itu, Fauci khawatir perusahaan-perusahaan malah kehilangan minat.

"Ini adalah industri yang profit-driven," jelasnya.

Meski demikian, Fauci optimistis perusahaan-perusahaan yang mengembangkan vaksin akan menyediakan bagi segmen yang membutuhkan.

"(Perusahaan-perusahaan) akan dengan niat baik membuat vaksin tersedia bagi kelompok-kelompok, negara-negara, bangsa-bangsa, yang tidak sanggup membelinya," kata Fauci.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tak Perlu Ajukan SIKM, Warga Bodetabek Cukup Tunjukan E-KTP Saat Masuk Jakarta

Posted: 10 Jun 2020 09:53 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Syafrin Liputo menyatakan pihaknya saat ini masih melakukan pengecekan surat izin keluar masuk (SIKM) untuk masuk Jakarta.

Namun, kata dia, warga Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Bodetabek) yang akan bekerja ke Jakarta tidak perlu memiliki SIKM.

"Mereka cukup menunjukkan e-KTP bahwa dia warga Bogor misalnya, ya silahkan masuk," kata Syafrin di Jakarta, Kamis (11/6/2020).

Dia menjelaskan bila saat dilakukan pengecekan dan warga Bodetabek tidak dapat menunjukkan identitasnya maka petugas akan meminta SIKM. Syafrin menyebut warga tersebut pun akan dilarang masuk wilayah Jakarta bila tidak dapat menunjukkan KTP elektronik ataupun SIKM.

"Jadi kalau tidak memiliki SIKM lagi ya mohon maaf, silahkan putar balik," ucapnya.

Sebelumnya, Dinas Perhubungan DKI Jakarta tetap melakukan pembatasan dan penyekatan di sejumlah titik perbatasan dengan Bodetabek (Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi).

Pembatasan itu guna dilakuan pengecekan surat izin keluar masuk (SIKM) pada pelaksanaan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) masa transisi.

"Pemeriksaan tersebar di 36 pos check point di wilayah Jakarta, satu pos di Bandara Soekarna Hatta, Stasiun Gambir, Pelabuhan Tanjung Priok, dan di Terminal Pulogebang," kata Syafrin dalam keterangan tertulis, Rabu (10/6/2020).

36 Titik Check Point

Berikut rincian 36 titik pos check point dan pemeriksaan SIKM selama PSBB masa transisi:

1. Jalan KH. Ahmad Dahlan

2. Jalan Husein Sastranegara

3. Jalan Kukusan Raya

4. Jalan Pemuda I

5. Jalan Tanah Baru

6. Jalan Brigif

7. Jalan Manggis

8. Jalan Andara

9. Jalan Merawan

10. Jalan Pangkalan Jati 1

11. Jalan Pangkalan Jati 2

12. Jalan Pahlawan

13. Jalan Bintaro Utama 3

14. Jalan Pesanggrahan Indah

15. Jalan H. Muchtar Raya (Gang Sewo)

16. Jalan H. Muchtar Raya (Jalan Kedaung 2)

17. Jalan I Gusti Ngurah Rai

18. Jalan Bintara

19. Jalan Raya Pondok Gede

20. Jalan Pagelarang

21. Jalan Jambore

22. Jalan Buperta

23. Jalan Taman Bunga

24. Jalan Putri Tunggal

25. Jalan Marunda Makmur

26. Jalan Inspeksi Kanal Utara

27. Jalan Irigasi

28. Pos Polisi Kalideres

29. Pos Joglo Raya

30. Pos Polisi Karang Tengah (Raden Saleh)

31. Jalan Raya Bogor (Panasonic)

32. Jalan Raya Bekasi (Kolong Fly Over Cakung)

33. Jalan Raya Kalimalang (Traffic Light Lampiri)

34. Simpang atau layang UI

35. Perempatan Pasar Jumat

36. Jalan Ciledug Raya (Depan Universitas Budi Luhur).

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Indonesia Ajak Negara Anggota Kepulauan Bersatu Hadapi Kemunduran Ekonomi Global

Posted: 10 Jun 2020 09:52 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Indonesia menyerukan seluruh negara anggota Archipelagic and Island State (AIS), atau Forum Negara Kepulauan dan Pulau, untuk memperkuat kerja sama dan menyinergikan instrumen ekonomi. Kerjasama ini demi menghadapi kemunduran ekonomi dunia, dampak dari pandemi global covid-19.

Ini diungkapkan Deputi Bidang Koordinasi Kedaulatan Maritim dan Energi, Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves), Purbaya Yudhi Sadewa. Seruan ini mengingat pandemi COVID-19 yang telah menyebar luas dan muncul di lebih dari 200 negara.

"COVID-19 dengan jelas menunjukkan bahwa tidak ada negara yang mampu menghadapi situasi krisis sendiri. Ancaman luas dan jangka panjang yang ditimbulkan oleh penyebaran virus ini menuntut komunitas internasional untuk bersama-sama menangani pandemi saat ini," ujar dia dalam keterangan tertulisnya, Kamis (11/6/2020).

Purbaya kemudian menjelaskan sekilas informasi tentang pembentukan forum pengembangan yang disebut Forum Negara Kepulauan dan Pulau (AIS).

Forum AIS dirancang sebagai forum terbuka yang dapat berfungsi sebagai forum pengembangan. Ini adalah forum kolaboratif yang melengkapi dan memperkuat forum yang ada melalui kolaborasi yang bermakna-inovatif.

Forum AIS ini juga, merupakan alat bagi negara dan komunitas global internasional untuk memfokuskan sumber daya yang tersedia.

Misalnya pengetahuan dan keahlian mereka, sebagai sarana untuk mengatasi masalah pembangunan melalui pembentukan solusi cerdas dan inovatif.

 

Kolaborasi

Pemandangan gedung bertingkat di kawasan Bundaran HI, Jakarta. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Pemandangan gedung bertingkat di kawasan Bundaran HI, Jakarta. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Pemerintah Indonesia bekerja sama dengan UNDP dan Sekretariat Forum AIS untuk mendukung kolaborasi antara negara kepulauan dan pulau di seluruh dunia.

Berdasarkan perjanjian Deklarasi Bersama Manado tahun 2018 dan Hasil Akhir Forum AIS tahun 2019, Sekretariat AIS akan mendukung Forum AIS dalam hal penerapan solusi cerdas dan inovatif di empat bidang kerja sama, yang meliputi mitigasi dan adaptasi perubahan iklim, ekonomi biru, sampah plastik laut, dan tata elola maritim yang baik.

Dalam pernyataannya tersebut, Deputi Purbaya juga mengucapkan selamat Hari Bumi Sedunia, dan juga tepat 2 hari yang lalu, atau pada tanggal 8 Juni 2020, Indonesia pun merayakan Hari Laut Sedunia.

"Saya percaya, kita semua terhubung. Sebagai penduduk negara pulau atau kepulauan, kita memiliki perspektif dan pengalaman unik yang berbeda dengan negara-negara berbasis benua. Seperti yang pernah dikatakan Hellen Keller, 'Sendirian kita bisa melakukan sedikit, bersama kita bisa melakukan begitu banyak'," tandasnya.

Reporter: Sulaeman

Sumber: Merdeka.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Tidar, Penjual Jamu Keliling yang Patuhi Protokol Kesehatan

Posted: 10 Jun 2020 09:45 PM PDT

Tidar (46), mengayuh saat berjualan jamu di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Tidar (46), mengayuh saat berjualan jamu di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Tidar (46), mengayuh saat berjualan jamu di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Tidar (46), melayani pembeli di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Tidar (46), melayani pembeli di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Tidar (46), melayani pembeli di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Tidar (46), memakai hand zanitizer di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Tidar (46), memakai hand zanitizer di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Tidar (46), memakai hand zanitizer di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Tidar (46), mengayuh saat berjualan jamu di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Tidar (46), mengayuh saat berjualan jamu di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Tidar (46), mengayuh saat berjualan jamu di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Tidar (46), mengayuh saat berjualan jamu di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Tidar (46), mengayuh saat berjualan jamu di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Tidar (46), mengayuh saat berjualan jamu di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Tidar (46), melayani pembeli di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Tidar (46), melayani pembeli di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Tidar (46), melayani pembeli di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Tidar (46), melayani pembeli di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Tidar (46), melayani pembeli di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Tidar (46), melayani pembeli di Pasar Baru, Jakarta, Kamis (11/06/2020). Penjual jamu tradisional keliling ini tampak mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19 dengan mengenakan masker, face shield, dan sarung tangan dalam melayani pelanggan setianya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Liga Inggris Kembali Temukan Kasus Covid-19, Total 14 Orang Terjangkit

Posted: 10 Jun 2020 09:45 PM PDT

Liputan6.com, London - Tes teranyar Covid-19 di Liga Inggris menemukan satu kasus positif. Total sudah ada 14 sosok yang terjangkit virus Corona dari 7.474 sampel.

Temuan terbaru datang menyusul tes ketujuh yang dilakukan pada 8-9 Juni bagi pemain dan staf klub. Liga Inggris menguji 1.213 sampel pada kesempatan tersebut.

Tidak seperti negara Eropa lain, dengan pengujian diserahkan ke klub, Liga Inggris melakukan seluruh tes Covid-19 dalam usaha memulai kembali kompetisi.

Identitas penyintas Covid-19 pun dirahasiakan, meski beberapa individu mengaku ke publik. Beberapa di antaranya adalah bek Watford Adrian Mariappa dan kiper Bournemouth Aaron Ramsdale.

Sementara kiper Aston Villa Pepe Reina, winger Chelsea Callum Hudson Odoi, dan manajer Arsenal Mikel Arteta terjangkit ketika virus Corona baru saja menyerang Inggris.

Kembali Berlatih

ilustrasi liga inggris (Liputan6.com/Abdillah)
ilustrasi liga inggris (Liputan6.com/Abdillah)

Liga Inggris berencana menggelar kembali musim 2019/2020 pada 17 Juni setelah terhenti tiga bulan karena pandemi virus Corona.

Klub sudah melakukan latihan kelompok dalam usaha memulihkan kebugaran pemain.

 

Hasil Tes

Tes Pertama (17-18 Mei): 748 sampel, enam positif dari tiga klub

Tes Kedua (19-22 Mei): 996 sampel, dua positif dari dua klub

Tes Ketiga (25-26 Mei): 1.008 sampel, empat positif dari dua klub

Tes Keempat (28-29 Mei): 1.130 sampel, nol positif

Tes Kelima (1-2 Juni): 1.197 sampel, satu positif

Tes Keenam (4-5 Juni): 1.195 sampel, nol positif

Tes Ketujuh (8-9 Juni): 1.213 sampel, satu positif

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

KPU dan DPR Rapat Bahas Penyelenggaraan Pilkada dengan Protokol Kesehatan COVID-19

Posted: 10 Jun 2020 09:41 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Komisi Pemilihan Umum (KPU), pemerintah, dan Komisi II DPR akan membahas soal kelanjutan tahapan Pilkada 2020 pada 15 Juni 2020.

Komisioner KPU, I Dewa Kade Wiarsa Raka, mengatakan ada dua hal yang dibahas hari ini. Di mana salah satunya soal Peraturan KPU (PKPU).

"Jadi ada dua yang dibahas. Satu masalah finalisasi regulasi dan yang kedua menyangkut kepastian anggaran," kata Dewa kepada Liputan6.com, Kamis (11/6/2020).

Dia menegaskan, keduanya menjadi kunci agar pilkada bisa berjalan dengan baik, terlebih di tengah pandemi COVID-19. Regulasi ini, kata dia, perlu dipersiapkan untuk mengatur teknis penyelenggaraan pilkada yang menggunakan protokol COVID-19.

"Ini sangat penting, agar pilkada berjalan demokratis dan tetap memberikan perlindungan kesehatan dan keselamatan warga negara," ungkap Dewa.

Selain itu, rapat ini juga membahas soal anggaran pilkada.

"Tidak mungkin menyelenggarakan pilkada untuk 270 daerah itu, jika belum ada kepastian anggaran. Kami berharap siang ini diputuskan dengan baik, sehingga tahap-tahap selanjutnya bisa lancar," jelas Dewa.

Anggaran Pilkada Naik

Dia menyadari bahwa anggaran pilkada menjadi naik, lantaran ada kebutuhan untuk menjalankan protokol kesehatan. Seperti Alat Pelindung Diri (APD), disinfektan, dan lainnya.

"Kalau lihat NPHD (Naskah Perjanjian Hibah Daerah) sudah ditandatangani. Jadi kalau tidak ada pandemi, tidak ada masalah anggaran sebenarnya. Anggaran itu untuk mengadopsi kebutuhan sarana dan prasana alat-alat kelengkapan untuk pelaksanaan protokol kesehatan," pungkasnya.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Respons Gugus Tugas COVID-19 Jombang soal Keluhan Air di Tempat Karantina

Posted: 10 Jun 2020 09:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Video amatir milik salah seorang warga memperlihatkan keluhan para penghuni rumah karantina di Gedung STIKES Pemerintah Kabupaten Jombang, Jawa Timur, yang meminta perhatian pengelola karena ketiadaan air bersih. Akibatnya, mereka tidak bisa melakukan aktivitas MCK yaitu, mandi, cuci dan kakus.

Selain itu, mereka juga mengeluhkan tidak ada fasilitas kompor untuk memasak. Menanggapi beredarnya video ini, Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Pemerintah Kabupaten Jombang, mengakui ada kerusakan fasilitas tandon air.

Apalagi jumlah pasien penghuni rumah karantina juga cukup banyak, mencapai lebih dari 50 orang. Demikian seperti diberitakan pada Liputan6, 9 Juni 2020.

"Hari ini karena volume orang yang tinggal di sana cukup banyak, kebutuhan air juga meningkat kami borkan hari ini untuk menambahkan debit air untuk memenuhi kebutuhan," ungkap dr Pudji Umbaran, Petugas Gugus Tugas Covid-19.

Para penghuni rumah karantina di Gedung STIKES merupakan warga yang berstatus reaktif usai menjalani rapid test, mengalami kontak dengan pasien positif Covid-19 dan para pemudik yang baru datang dari luar kota, sehingga harus diisolasi selama 14 hari.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tompi Protes, Kantor Kosong 3 Bulan tapi Tagihan Listrik Membengkak

Posted: 10 Jun 2020 09:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Sejak masa Pembatasan Sosial Berskala Besar alias PSBB, banyak masyarakat yang mengeluh soal tagihan listrik yang melonjak. Hal yang sama juga dialami oleh Tompi.

Melalui akun Twitter, musikus yang juga berprofesi sebagai seorang dokter ini melakukan protes kepada PLN soal tagihan listrik di kantornya yang dinilai tak masuk akal.

"TAGIHAN PLN MENGGILA! Ini dr PLN kagak ada konfirmasi2 main sikat aja," tulis Tompi pada Rabu (10/6/2020).

[bacajuga:Baca Juga](4270945 4263719 4263561

Kata PLN

Tompi (Daniel Kampua/bintang.com)
Tompi (Daniel Kampua/bintang.com)

Berselang beberapa jam kemudian, keluhan Tompi akhirnya direspons oleh PLN melalui akun Twitter resmi mereka. PLN pun berupaya memberikan solusi atas masalah tersebut.

"Mohon maaf atas kendala yang dialami saat ini ya Kak, agar admin dapat melakukan pengecekan dapat dibantu Id pelanggannya via DM ya," kata pihak PLN membalas cuitan Tompi.

Kantor Kosong

(Instagram/dr_tompi)
(Instagram/dr_tompi)

Pria berusia 41 tahun ini lantas mengungkap mengapa dirinya sampai melakukan protes. Itu karena kantor yang dimaksud sudah tak beroperasi sebagaimana mestinya selama pandemi.

"Besok sy kirim ya. Itu kantor kosong gak dipake krn hampir 3 bulan tutup," ujar Tompi lagi.

Respons

Seketika cuitan Tompi dibanjiri dengan komentar warganet. Mereka juga memiliki masalah yang sama terkait tagihan listrik.

"Wkwk saya naik 2x lipat di bls dihitung rata2 bulan sebelumnya. Ini mau bilang apa lagi kalo 3 bulan aja kosong," ujar salah satu warganet.

"Apakan gua bilang 😂 sekelas pak dokter aja bilang gini, gimana yg menengah kebawah? malah di suruh nyicil," tambah warganet lainnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dapat Ancaman Pembunuhan, Ini 6 Potret Safaa Malik Adik Zayn Malik yang Jadi Sorotan

Posted: 10 Jun 2020 09:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kabar cukup mengejutkan datang dari keluarga Zayn Malik. Adik bungsunya yakni Safaa Malik kabarnya mendapatkan ancaman pembunuhan. Kabar tersebut beredar setelah seorang temannya mengunggah foto Zaneyah, putri Safaa Malik di media sosial. Beberapa saat diposting, beberapa netizen justru memberikan ancaman pembunuhan karena dituding hamil di luar nikah.

Adik paling kecil Zayn Malik ini menikah dengan pria yang bernama Martin Tiserbut pada hari Selasa, 17 September 2019. Safaa Malik menikah di usianya yang baru menginjak 17 tahun. Pada Januari 2020 lalu, Safaa melahirkan buah hatinya bernama Zaneyah. Beberapa netizen beranggapan jika Safaa telah hamil terlebih dahulu sebelum menikah, dikutip dari Mirror UK.

Sejak awal pernikahannya, Safaa Malik memang telah menjadi perbincangan karena masih berusia sangat muda. Setelah melahirkan putri pertamanya pun, adik bungsu Zayn Malik ini kembali menjadi perbincangan netizen. 

Meski demikian, Safaa Malik aktif mengunggah potret kegiatannya di Instagram miliknya. Ia bahkan beberapa kali unggah foto bersama putir cantiknya dan sang suami. Berikut ini 6 potret Safaa Malik adik bungsu Zayn Malik yang dapat ancaman dari netizen, dilansir dari Instagram @safaaazadmt oleh Liputan6.com, Kamis (11/6/2020).

1. Safaa Malik adalah adik bungsu Zayn Malik yang dapat ancaman pembunuhan dari netizen.

Adik Zayn Malik, Safaa Malik, dapat ancaman dibunuh lantaran hamil diusia 17 tahun. (Sumber: Instagram/@safaaazadmt)
Adik Zayn Malik, Safaa Malik, dapat ancaman dibunuh lantaran hamil diusia 17 tahun. (Sumber: Instagram/@safaaazadmt)

2. Ancaman tersebut kabarnya lantaran istri Martin Tiser ini hamil dan melahirkan anaknya di usia 17 tahun.

Adik Zayn Malik, Safaa Malik, dapat ancaman dibunuh lantaran hamil diusia 17 tahun. (Sumber: Instagram/@safaaazadmt)
Adik Zayn Malik, Safaa Malik, dapat ancaman dibunuh lantaran hamil diusia 17 tahun. (Sumber: Instagram/@safaaazadmt)

3. Safaa Malik menikah muda saat usianya ke-17 dan digelar secara sederhana pada September 2019 lalu.

Adik Zayn Malik, Safaa Malik, dapat ancaman dibunuh lantaran hamil diusia 17 tahun. (Sumber: Instagram/@safaaazadmt)
Adik Zayn Malik, Safaa Malik, dapat ancaman dibunuh lantaran hamil diusia 17 tahun. (Sumber: Instagram/@safaaazadmt)

4. Sudah melahirkan anak pertama, Safaa begitu aktif membagikan potret putri cantiknya yang bernama Zaneyah.

Adik Zayn Malik, Safaa Malik, dapat ancaman dibunuh lantaran hamil diusia 17 tahun. (Sumber: Instagram/@safaaazadmt)
Adik Zayn Malik, Safaa Malik, dapat ancaman dibunuh lantaran hamil diusia 17 tahun. (Sumber: Instagram/@safaaazadmt)

5. Meski baru berusia 6 bulan, Zaneyah sudah memiliki akun Instagram sendiri dan diikuti 32 ribu pengikut.

Adik Zayn Malik, Safaa Malik, dapat ancaman dibunuh lantaran hamil diusia 17 tahun. (Sumber: Instagram/@safaaazadmt)
Adik Zayn Malik, Safaa Malik, dapat ancaman dibunuh lantaran hamil diusia 17 tahun. (Sumber: Instagram/@safaaazadmt)

6. Di akun Instagram pribadi Zaneyah itulah beberapa netizen menuliskan ancaman dan kata-kata kasar.

Adik Zayn Malik, Safaa Malik, dapat ancaman dibunuh lantaran hamil diusia 17 tahun. (Sumber: Instagram/@safaaazadmt)
Adik Zayn Malik, Safaa Malik, dapat ancaman dibunuh lantaran hamil diusia 17 tahun. (Sumber: Instagram/@safaaazadmt)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

3 Peraih Golden Boy yang Kariernya Terpuruk, Salah Satunya Mario Balotelli

Posted: 10 Jun 2020 09:35 PM PDT

Jakarta Mario Balotelli pernah merengkuh penghargaan Golden Boy. Meski sempat mendapat label wonderkid, karier Balotelli kini justru semakin terpuruk.

Pemberian trofi Golden Boy dilakukan untuk pertama kalinya pada 2003 lalu dan diinisiasi oleh media kenamaan asal Italia, Tuttosport. Nominasi pemenang penghargaan ini adalah pemain yang masih berusia di bawah 21 tahun.

Mario Balotelli berhasil mendapatkan titel Golden Boy pada 2010. Dia berhasil mengungguli Jack Wilshere yang ketika itu memperkuat Arsenal duduk di peringkat kedua.

Memiliki skill mumpuni dan meraih trofi Golden Boy, Balotelli digadang-gadang bakal menjadi striker terbaik, serta andalan Timnas Italia pada masa depan. Namun, kontroversi yang kerap dibuat membuat karier Super Mario terus merosot.

Teranyar, pemain berusia 29 tahun tersebut membuat manajemen Brescia geram. Pasalnya, Mario Balotelli beberapa kali mangkir dari sesi latihan Brescia.

Dia tidak hadir dalam dua sesi latihan bersama Brescia, yakni pada 26 Mei dan 31 Mei 2020. Padahal, I Biancazzurri tengah mempersiapkan diri untuk menjalani pertandingan Serie A yang sempat terhenti akibat pandemi virus corona.

Akibat tindakan tersebut, Mario Balotelli dikabarkan Gazzetta dello Sport dipecat oleh Brescia. Padahal, dia masih terikat kontrak bersama Brescia hingga 30 Juni 2022.

Brescia juga menolak kehadiran Mario Balotelli di pusat latihan klub di Torbole, Selasa (9/6/2020) pagi waktu setempat. Klub langsung menutup pintu ketika mengetahui mantan pemain Inter Milan itu tiba.

Selain Mario Balotelli, sejumlah pemain yang meraih penghargaan Golden Boy juga memiliki karier yang tak terlalu bersinar. Berikut ini adalah tiga di antaranya.

 

Anderson

Gelandang Manchester United Anderson pada laga lanjutan Liga Premier melawan Manchester City di Old Trafford, Manchester, 23 Oktober 2011. AFP PHOTO/ANDREW YATES
Gelandang Manchester United Anderson pada laga lanjutan Liga Premier melawan Manchester City di Old Trafford, Manchester, 23 Oktober 2011. AFP PHOTO/ANDREW YATES

Karier Anderson di Manchester United dimulai dengan sangat baik. Pada musim debutnya, dia berhasil membantu The Red Devils meraih trofi Premier League dan Liga Champions sekaligus.

Pemain yang direkrut dari FC Porto pada 2007 itu lantas disebut sebagai suksesor legenda MU, Paul Scholes. Sial bagi Anderson, cedera sering menghampiri dirinya selama delapan tahun berseragam Manchester United.

Nasibnya terus memburuk. Pada 2018, dia bergabung dengan Adana Demirspor yang merupakan peserta divisi kasta kedua Liga Turki. Pada musim berikutnya, Anderson memutuskan pensiun saat berusia 31 tahun.

Alexandre Pato

Alexandre Pato merayakan golnya saat melawan South Hyundai Jeonbuk Korea di Liga Champions AFC  di Tianjin (14/3). Poster tersebut bertuliskan memohon Pato bermain bagus karena
Alexandre Pato merayakan golnya saat melawan South Hyundai Jeonbuk Korea di Liga Champions AFC di Tianjin (14/3). Poster tersebut bertuliskan memohon Pato bermain bagus karena

Pato tampil dengan sangat gemilang bersama AC Milan saat baru direkrut dari klub Brasil, Internacional, pada 2007 lalu. Namun, cedera dan mungkin kutukan nomor 9 membuat kariernya menjadi terpuruk.

Setelah mengalami serangkaian keterpurukan bersama Milan, Pato memutuskan pulang ke Brasil dan memperkuat Corinthians pada 2013. Namun, kariernya tidak berjalan manis di sana.

Pato juga sempat mencoba peruntungannya kembali di Eropa saat bergabung dengan Chelsea dan Villarreal. Akan tetapi, nasibnya tak kunjung berubah. Kini, dia sedang memperkuat Sao Paolo dan baru mencetak lima gol dari 21 penampilan.

Renato Sanches

Renato Sanches masih belum menunjukkan performa yang maksimal untuk Bayern Munchen. (ESPN)
Renato Sanches masih belum menunjukkan performa yang maksimal untuk Bayern Munchen. (ESPN)

Wajar jika Renato Sanches dinobatkan sebagai peraih trofi Golden Boy pada 2016 lalu. Pasalnya, Renato turut membawa Timnas Portugal menjadi juara Piala Eropa pada tahun yang sama.

Setelah berhasil membawa Portugal juara, pemain berusia 22 tahun pindah ke Bayern Munchen dengan nilai transfer mencapai 80 juta euro. Akan tetapi, dia gagal memenuhi ekspektasi publik yang sudah terlanjur tinggi.

Renato Sanches sempat memperkuat Swansea City pada musim 2017-2018 dengan status pinjaman. Dia baru mendapatkan performa terbaiknya kembali saat memperkuat klub Ligue 1, Lille.

Sumber: Planet Football

Disadur dari: Bola.com (penulis/editor, Rizki Hidayat, published 11/6/2020)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pekan UKM Internasional: Peran Digitalisasi UKM Menghadapi New Normal

Posted: 10 Jun 2020 09:35 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kondisi pandemi korona dan tuntutan era new normal mendorong Bank BRI untuk terus dapat memberikan pendampingan dan terobosan inovasi baru bagi pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) di tanah air. Bertepatan hari UKM Internasional, Bank BRI berkolaborasi dengan International Council for Small Business (ICSB) Indonesia menggelar Pekan UKM Internasional 2020 pada 8 – 12 Juni 2020 setiap pukul 09.00 sampai 11.00 WIB.

Gelaran dilakukan secara virtual melalui aplikasi penyedia video conference yang dibagi dalam beberapa sesi, seperti strategi pemberdayaan UKM oleh Pemerintah, cerita sukses para pelaku UKM serta strategi bisnis dan pemasaran UKM di era new normal. Para narasumber dalam kegiatan ini berasal dari berbagai kalangan seperti pengajar, peneliti, Pemerintah selaku pembuat kebijakan serta pelaku UKM yang sukses mengembangkan usaha di tengah pandemi. 

Direktur Bisnis Mikro Bank BRI Supari mengungkapkan, Pekan UKM Internasional yang dilakukan secara virtual ini bertujuan untuk mengembalikan semangat pelaku UKM yang terdampak pandemi agar dapat segera menyesuaikan dan mempersiapkan kondisi yang baru. "Digitalisasi produk UKM dan strategi pemasaran secara online harus dipercepat untuk menghadapi tuntutan di tengah pandemi seperti saat ini," tambah Supari.

Pendampingan pelaku UKM secara online dilakukan BRI melalui platform digital seperti aplikasi dan website Wirausaha BRILian, dimana para pelaku UKM bisa mendapatkan konsultasi, pendampingan, pelatihan, update informasi serta promosi dalam rangka mengembangkan usaha.

"BRI tidak henti – hentinya akan terus memberikan dukungan terhadap keberlangsungan UKM untuk berkembang. Dengan begitu, Kami berharap roda aktivitas ekonomi segera kembali normal dan perekonomian Indonesia akan pulih," tutup Supari.

 

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

OJK dan Kemenkeu Rilis SKB Bank Jangkar, Ini Rinciannya

Posted: 10 Jun 2020 09:35 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kementerian Keuangan (Kemenkeu) dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengeluarkan keputusan bersama untuk melaksanakan Program Pemulihan Ekonomi Nasional (Program PEN). Keputusan tersebut mengenai koordinasi Pelaksanaan Penempatan Dana dan Pemberian Subsidi Bunga Dalam Rangka Program Pemulihan Ekonomi Nasional.

Deputi Komisioner Hubungan Masyarakat dan Logistik OJK Anto Prabowo menjelaskan, keputusan Bersama ini merupakan amanat Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2020 dan bertujuan untuk memperlancar koordinasi antara Kemenkeu dan OJK.

Selain itu juga untuk mengoptimalkan pemberian informasi dari OJK dalam rangka penempatan dana dan pemberian subsidi bunga sebagai pelaksanaan Program PEN, khususnya dalam penetapan Bank Peserta, penempatan dana atau perpanjangan penempatan dana pada Bank Peserta, serta pemberian subsidi bunga.

"Keputusan bersama ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan sampai dengan tanggal 31 Desember 2021," jelas dia dalam keterangan tertulis, Kamis (11/6/2020).

OJK mendukung program Pemerintah untuk memberikan subsidi bunga kepada debitur UMKM yang telah memenuhi kriteria yang ditetapkan dan melakukan penempatan dana kepada bank peserta dalam rangka memberikan dukungan likuiditas kepada bank umum, BPR dan perusahaan pembiayaan yang telah melakukan restrukturisasi kredit menurut ketentuan POJK 11/POJK3/2020 dan atau memberikan tambahan kredit modal kerja.

 

Penetapan Bank Peserta

Petugas melakukan pengepakan lembaran uang rupiah di Bank Mandiri, Jakarta, Kamis (21/12). Bank Indonesia (BI) mempersiapkan Rp 193,9 triliun untuk memenuhi permintaan uang masyarakat jelang periode Natal dan Tahun Baru. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Petugas melakukan pengepakan lembaran uang rupiah di Bank Mandiri, Jakarta, Kamis (21/12). Bank Indonesia (BI) mempersiapkan Rp 193,9 triliun untuk memenuhi permintaan uang masyarakat jelang periode Natal dan Tahun Baru. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Adapun koordinasi dan pemberian informasi dalam rangka pelaksanaan penetapan Bank Peserta dilakukan sebagai berikut:

Pertama, Kemenkeu akan menyampaikan permintaan informasi kepada OJK mengenai bank yang dapat menjadi Bank Peserta dengan kriteria sebagaimana tercantum pada Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2020.

Kedua, OJK akan menyampaikan informasi mengenai bank yang telah memenuhi kriteria menjadi Bank Peserta kepada Kemenkeu, yang sekaligus berfungsi sebagai persetujuan dari OJK, dalam waktu paling lambat lima hari kerja setelah permintaan informasi diterima oleh OJK.

Ketiga, Menteri Keuangan akan menetapkan Bank Peserta berdasarkan informasi dan persetujuan dari OJK.

 

Pelaksanaan Penempatan Dana

Petugas menata tumpukan uang kertas di Cash Center Bank BNI di Jakarta, Kamis (6/7). Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) pada sesi I perdagangan hari ini masih tumbang di kisaran level Rp13.380/USD. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Petugas menata tumpukan uang kertas di Cash Center Bank BNI di Jakarta, Kamis (6/7). Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) pada sesi I perdagangan hari ini masih tumbang di kisaran level Rp13.380/USD. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Selanjutnya, koordinasi dan pemberian informasi dalam rangka pelaksanaan penempatan dana dan atau perpanjangan penempatan dana pada Bank Peserta dilakukan sebagai berikut:

Pertama, untuk melakukan penilaian atas proposal penempatan dana dari Bank Peserta, Kemenkeu akan menyampaikan permintaan informasi mengenai proposal penempatan dana dari Bank Peserta kepada OJK, yang memuat paling sedikit yaitu

(a) peringkat komposisi hasil asesmen tingkat kesehatan Bank Peserta dan atau Bank Pelaksana;

(b) jumlah kepemilikan Surat Berharga Negara, Sertifikat Deposito Bank Indonesia, Sertifikat Bank Indonesia, Sukuk Bank Indonesia, dan Sertifikat Bank Indonesia Syariah Bank Peserta dan atau Bank Pelaksana yang belum direpokan dan jumlah dana pihak ketiga;

(c) data restrukturisasi kredit atau pembiayaan yang telah dilakukan oleh Bank Peserta dan Bank Pelaksana, dan nilai penundaan cicilan pokok selama maksimum enam bulan untuk kredit atau pembiayaan yang direstrukturisasi sesuai dengan data yang dilaporkan bank kepada OJK; dan

(d) informasi terkini terkait dengan kinerja Bank Peserta dan atau Bank Pelaksana.

Kedua, Informasi tersebut akan disampaikan oleh OJK kepada Kemenkeu paling lambat lima hari kerja setelah permintaan informasi dari Kemenkeu dan data dari bank diterima oleh OJK.

Ketiga, Kemenkeu menyetujui atau menolak proposal penempatan dana perpanjangan penempatan dana dari Bank Peserta dengan mempertimbangkan informasi dari OJK.

Keempat, Kemenkeu akan menyampaikan informasi mengenai jumlah, jangka waktu, dan tanggal setelmen penempatan dana dan atau perpanjangan penempatan dana pada Bank Peserta kepada OJK, dengan menggunakan sarana elektronik dan atau surat dalam waktu paling lambat lima hari kerja.

Informasi Subsidi Bunga

Tumpukan uang kertas pecahan rupiah di ruang penyimpanan uang
Tumpukan uang kertas pecahan rupiah di ruang penyimpanan uang

Sementara itu, koordinasi dan pemberian informasi dalam rangka pemberian subsidi bunga dilakukan dengan cara sebagai berikut:

Pertama, OJK menyampaikan informasi mengenai debitur UMKM di perbankan, perusahaan pembiayaan, PT Permodalan Nasional Madani (Persero), dan PT Pegadaian (Persero) yang telah memenuhi kriteria yang ditetapkan.

Kedua, informasi mengenai debitur UMKM di perbankan dan perusahaan pembiayaan merupakan data yang terdapat dalam Sistem Layanan Informasi Keuangan (SLIK) yang dikelola oleh OJK, sedangkan informasi mengenai debitur UMKM di PT Permodalan Nasional Madani (Persero) dan PT Pegadaian (Persero) merupakan informasi yang berasal dari kedua perusahaan tersebut, yang disertai surat pernyataan direksi mengenai kebenaran data dan informasi yang disampaikan.

Ketiga, Kemenkeu akan menggunakan informasi yang disampaikan OJK sebagai dasar pemberian subsidi bunga.

Tatacara pelaksanaan mengenai mekanisme penempatan dana Pemerintah pada bank pesertadan pemberian subsidi bunga untuk kredit UMKM dalam rangka program PEN diatur lebih lanjut masing-masing dalam Peraturan Menteri Keuangan PMK 64 dan PMK 65/PMK.05/2020.

Seluruh informasi yang diperoleh dalam rangka pelaksanaan keputusan bersama ini bersifat rahasia dan hanya dapat digunakan untuk tujuan memperlancar koordinasi antara Kemenkeu dan OJK serta mengoptimalkan pemberian informasi dari OJK dalam rangka penempatan dana dan pemberian subsidi bunga sebagai pelaksanaan Program PEN.

Kemenkeu dan OJK bertanggung jawab atas kerahasiaan, penggunaan, dan pengamanan informasi yang diperoleh dalam rangka pelaksanaan Keputusan Bersama ini sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

Selain itu, pemantauan dan evaluasi atas pelaksanaan Keputusan Bersama ini dilakukan Kemenkeu dan OJK dengan koordinasi dan pertemuan paling sedikit satu kali dalam satu tahun sejak ditandatanganinya Keputusan Bersama ini.

Hasil pemantauan dan evaluasi dapat menjadi bahanmasukan untuk melakukan penyempurnaan terkait dengan regulasi atau kebijakan di masing-masing instansi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

4 Kasus Penjemputan Paksa Jenazah Terkait Covid-19 yang Viral

Posted: 10 Jun 2020 09:34 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Penjemputan paksa jenazah pasien Pasien Dalam Pemantauan (PDP) Covid-19 viral di media sosial beberapa waktu lalu. Beberapa di antaranya terjadi di Makassar, Sulawesi Selatan.

Ada tiga rumah sakit di Kota Makassar yang disatroni sekelompok massa dan memaksa menjemput paksa jenazah pasien PDP Covid-19. Yaitu di RSJ Dadi, RS Stella Maris, dan di RS Labuang Baji.

Kepala Bidang Humas Polda Sulsel, Kombes Ibrahim Tompo mengatakan, ada sejumlah orang yang telah diamankan. Beberapa di antaranya bahkan telah ditetapkan tersangka.

Di RS Dadi Makassar ditetapkan 2 orang tersangka, yaitu SA dan MR. Seorang tersangka lainnya berinisial AW dari kasus di RS Stella Maris, sedangkan lima dari peristiwa di RS Labuang Baji. 

"Kemungkinan tersangka bisa bertambah. Tim gabungan yang terdiri dari Satuan Resmob Polda Sulsel, Brimob Polda Sulsel, Sabhara Polda, unit Jatanras Polrestabes Makassar masih mengejar pelaku lainnya," kata Ibrahim via telepon, Rabu, 10 Juni 2020.

Akibat perbuatannya, para tersangka itu dijerat dengan Pasal 214, 335, 207 KUHP dan Pasal 93 UU No 6 Tahun 2018 dengan ancaman hukuman pidana 7 tahun penjara.

Selain Makassar, aksi penjemputan paksa jenazah juga terjadi di Surabaya dan Bekasi, Jawa Barat belum lama ini. Bahkan, jenazah yang ada di Surabaya telah dikonfirmasi positif Corona.

Berikut ini sejumlah kasus penjemputan jenazah terkait Covid-19 yang viral seperti dihimpun Liputan6.com

Peristiwa di RS Paru Surabaya

Ketua Gugus Kuratif Covid-19 Jatim, Joni Wahyuhadi (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)
Ketua Gugus Kuratif Covid-19 Jatim, Joni Wahyuhadi (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Joni Wahyuhadi selaku Dirut RSUD Dr Soetomo Surabaya mengaku pihaknya telah menerima laporan dari direktur Rumah Sakit (RS) Paru Karang Tembok, Kecamatan Semampir Surabaya, terkait kronologi jenazah pasien Covid-19 yang dibawa paksa keluarga untuk pulang.

"Pihak rumah sakit ingin mengklarifikasi dan menyampaikan apa adanya. Sebetulnya pasien ini sudah dirawat oleh dokter anastesi dengan upaya maksimal. Kemudian pada waktu subuh, 4 Juni kemarin, pasien meninggal dunia," tutur dia dalam konferensi pers live streaming di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Selasa malam, 9 Juni 2020.

Kematian pasien tersebut sudah dilaporkan oleh dokter RSUD. Pihak keluarga juga sudah dihubungi, tapi belum ada balasan. Sekitar pukul 06.00 WIB, perawatan jenazah sesuai protokol Corona Covid-19 sudah dilakukan, walaupun pihak keluarga belum ada. 

"RSUD menelpon ke 120 untuk menghubungi keluarga tapi juga tidak terjawab. Sampai jam delapan lewat, terhubung ke keluarga dan siap menuju ke rumah sakit," ia menambahkan.

Selanjutnya, keluarga pasien di ruang anastesi dijelaskan oleh dokter jaga terkait meninggalnya pasien tersebut. Keluarga kemudian izin berunding dengan keluarga yang lain, sampai pukul 8.30 WIB. 

"Setelah keluarga melihat, petugas melakukan melakukan perawatan jenazah kembali sesuai dengan protokol Covid-19. Kemudian yang melihat jenazah itu juga berunding lagi dengan keluarga yang lain," ucap Joni. 

Selanjutnya, sekitar pukul 11.00 WIB, sekitar 10 sampai 11 orang menuju lantai empat ruang isolasi jenazah dan membawa paksa jenazah beserta tempat tidur. 

"Jam 11.05 WIB, petugas lapor ke direktur bahwa keluarga pasien membawa paksa jenazah. Selanjutnya melapor ke sekuriti supaya keluarga membawa jenazah dihentikan," ujar Joni. 

"Dan ini juga sudah dilaporkan ke kepolisian, Babinkamtibmas bahwa pasien atau jenazah tersebut adalah pasien Covid-19, yang sebelumnya dirawat di Rumah Sakit PHC Surabaya, hasil PCRnya positif," ucap Joni.

Kemudian, direktur RS Paru memerintahkan perawat dengan menggunakan APD lengkap datang ke rumah almarhum untuk membantu pemulasaran jenazah.

"Loh bayangkan, sampai perawat datang ke rumah almarhum dengan dua ambulan," ujar Joni. 

Kemudian, sesampainya di rumah duka sudah ada ratusan orang dan tidak mau jenazah dirawat sesuai dengan protokol jenazah Covid-19. 

Kejadian di Bekasi

Cuplikan gambar viral, massa menjemput paksa jenazah yang diduga PDP dari rumah sakit di Bekasi. (Istimewa)
Cuplikan gambar viral, massa menjemput paksa jenazah yang diduga PDP dari rumah sakit di Bekasi. (Istimewa)

Video yang menayangkan massa menjemput paksa jenazah yang disebut-sebut berstatus sebagai pasien dalam pengawasan (PDP) di sebuah rumah sakit di Bekasi, viral.

Pada video yang viral di media sosial pada Senin 8 Juni 2020 itu, massa tidak terima vonis rumah sakit yang menyebutkan pasien meninggal karena Covid-19.

Kejadian tersebut dikabarkan terjadi di sebuah rumah sakit di Bekasi Timur, Kota Bekasi, Jawa Barat. Jenazah itu disebut sebagai pria berinisial R, warga Kampung Gabus, Desa Sriamur, Tambun Utara, Kabupaten Bekasi.

Berdasarkan hasil rongent thorax, pihak rumah sakit menyatakan R berstatus PDP dan dirawat di dalam ruang isolasi ICU. Namun, usai lima hari dirawat, R pun meninggal pada Senin, 8 Juni 2020.

"Hasil rapid test pasien sebelumnya non reaktif. Namun, dari hasil rontgen thorax menurut dr Topik (dokter paru), masuk klasifikasi PDP," kata Kasubbag Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari, Selasa (9/6/2020).

Pada salah satu video, terlihat kericuhan terjadi di depan salah satu ruangan, tatkala massa berteriak dan memaksa masuk untuk mengambil jenazah. Di ruangan itu, sejumlah tenaga medis yang berusaha menghalau massa, namun tak diindahkan.

Video lainnya memperlihatkan massa membawa jenazah yang berada di atas ranjang pasien keluar dari area rumah sakit di Bekasi.

Selama menggiring jenazah, massa terus melantunkan tauhid sambil sesekali menjelaskan pasien meninggal bukan akibat Covid-19, seperti pernyataan pihak rumah sakit.

"Dibilang (pihak rumah sakit) Corona, Corona. (Jenazah) dia tuh penyakitnya lambung, bukan Corona," kata salah satu massa.

Kericuhan kembali terjadi saat petugas keamanan rumah sakit berusaha menghadang massa yang membawa jenazah menuju area parkiran. Namun, petugas keamanan tak bisa berbuat apa-apa karena kalah jumlah.

Pemaksaan Bawa Jenazah di Gorontalo

Jenazah seorang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) positif Covid-19 yang meninggal dunia di Rumah Sakit Toto Kabila, Bone Bolango, Gorontalo dijemput paksa pihak keluarga. (Liputan6.com/ Arfandi Ibrahim)
Jenazah seorang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) positif Covid-19 yang meninggal dunia di Rumah Sakit Toto Kabila, Bone Bolango, Gorontalo dijemput paksa pihak keluarga. (Liputan6.com/ Arfandi Ibrahim)

Jenazah seorang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19 yang meninggal dunia di Rumah Sakit Toto Kabila, Bone Bolango, Gorontalo dijemput paksa pihak keluarga. Akibatnya jenazah PDP tersebut tidak dimakamkan sesuai dengan protokol kesehatan.

Kepala Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Bone Bolango, Saleh Taib saat dihubungi Liputan6.com, Senin, 8 Juni 2020 membenarkan peristiwa tersebut.

Saleh menjelaskan, yang bersangkutan masuk rumah sakit Toto Kabila Minggu,7 Juni sekitar pukul 21.20 Wita. Lalu dijemput paksa oleh keluarganya usai dinyatakan meninggal dunia sekitar, Senin, 8 Juni 2020, sekitar pukul 00:35 Wita.

"Pasien tersebut berinisial RI (45) beralamat di Kelurahan Heledulaa, Kota Timur Kota Gorontalo, hanya dirinya di rawat di Rumah Sakit Toto Kabila," katanya.

Saleh Taib bahkan memastikan, pasien RI positif Covid-19 berdasarkan hasil rapid test. Yang bersangkutan juga memiliki gejala Covid-19.

"Pasien tersebut ada keluhan demam sejak 11 hari, dan serta mual, muntah, batuk, dan sesak napas," ujarnya. 

Rapid test merupakan skrining awal bagi pasien yang memiliki gelaja-gejala Covid-19. Ketika nyatanya reaktif, maka pihaknya akan melakukan pemeriksaan swab test.

"Usai dinyatakan reaktif Covid-19, pasien itu meninggal dunia, dan kita tidak sempat mengambil swab test, karena keluarganya langsung menjemput paksa pasien," jelasnya.

Keluarga pasien menolak jika bersangkutan dimakamkan dengan protokol kesehatan.

Saat keluarga datang memaksa mengambil jenazah, kata Saleh, tidak ada pihak keamanan atau dari Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP), yang ada hanya security rumah sakit. Jenazah pun akhirnya dimakamkan pihak keluarga tanpa prosedur protokol kesehatan.

Jemput Paksa dari RS Dadi Makassar

Aktivitas tim medis saat menangani pasien dalam pengawasan (PDP) virus corona atau COVID-19 di ruang isolasi Gedung Pinere, RSUP Persahabatan, Jakarta Timur, Rabu (4/3/2020). Sebanyak 10 dari 31 pasien yang dipantau dan diawasi RSUP Persahabatan merupakan pasien rujukan. (merdeka.com/Iqbal Nugroho)
Aktivitas tim medis saat menangani pasien dalam pengawasan (PDP) virus corona atau COVID-19 di ruang isolasi Gedung Pinere, RSUP Persahabatan, Jakarta Timur, Rabu (4/3/2020). Sebanyak 10 dari 31 pasien yang dipantau dan diawasi RSUP Persahabatan merupakan pasien rujukan. (merdeka.com/Iqbal Nugroho)

Video viral jenazah PDP Covid-19 yang diambil paksa keluar dari ruangan rumah sakit oleh pihak keluarga juga terjadi rumah sakit di Makassar. Tepatnya di Rumah Sakit (RS) Dadi, Jalan Lanto Daeng Pasewang, Makassar.

Pasien itu merupakan warga Makassar berjenis kelamin laki-laki. Dia merupakan pasien rujukan dari RS Akademis yang dirawat sejak, Senin, 1 Juni 2020. 

Dia dinyatakan pasien PDP Covid-19 dan dirujuk ke RS Dadi, Selasa, 2 Juni, pukul 21.00 Wita. Pasien itu dimasukkan ke ruang Intensive Care Unit (ICU). Namun, Rabu siang, sekitar pukul 15.00 Wita, pasien tersebut meninggal dunia.

"Belum sempat datang tim Covid untuk melakukan pemulasaran jenazah, tiba-tiba datang massa dari keluarga pasien. Berkumpul di depan ruangan dan beberapa di antara mereka menyerobot masuk ke ruang ICU, mengambil jenazah, membawanya pergi," kata Humas RS Dadi Makassar Yunus Acong.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

PSBB Tak Diperpanjang, Gugus Tugas COVID-19 Jatim Minta Warga Tak Euforia

Posted: 10 Jun 2020 09:34 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan COVID-19 Jawa Timur meminta masyarakat tidak euforia setelah tak diperpanjangnya masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), khususnya di Surabaya Raya yaitu Surabaya, Gresik dan Sidoarjo.

"Kami mohon jangan euforia dengan adanya kelonggaran. Justru saat ini kita memasuki budaya baru," ujar Ketua Rumpun Tracing Gugus Tugas Percepatan dan Penanganan COVID-19 Provinsi Jawa Timur dr Kohar Hari Santoso di Gedung Negara Grahadi di Surabaya, Rabu malam, 10 Juni 2020, seperti dikutip dari Antara.

Normal baru, kata dia, antara lain beraktivitas menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, jaga jarak fisik dan sosial sehingga terbiasa menjalankan pola hidup bersih dan sehat.

"Satu lagi, yaitu jaga imunitas. Kalau tertular jangan sakit dan kalau sakit jangan yang berat atau meninggal dunia. Sekali lagi, selalu menjalankan protokol kesehatan di manapun berada," ucap Direktur RS Saiful Anwar Malang tersebut.

Di Surabaya Raya, yang meliputi Kota Surabaya, Sidoarjo, dan Gresik saat ini memasuki masa transisi menuju normal baru selama 14 hari yang dimulai 9 Juni 2020 dan berakhir pada 22 Juni 2020.

Terkait dengan penambahan kasus hari ini di tiga daerah tersebut, di Surabaya bertambah 188 orang positif COVID-19 (total 3.627 orang), sembuh 37 orang, dan meninggal dunia enam orang.

Di Sidoarjo, kasus positif COVID-19 bertambah 24 orang (total 818 orang), sembuh 22 orang, dan meninggal dunia empat orang, di Gresik, kasus positif COVID-19 bertambah sembilan orang (total 247 orang), tidak ada kasus sembuh, dan meninggal dunia empat orang.

Ada Tambahan Pasien Positif Corona COVID-19 304 Orang pada 10 Juni 2020

Ketua Rumpun Tracing Gugus Tugas Covid-19 Jatim, Kohar Hari Santoso (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)
Ketua Rumpun Tracing Gugus Tugas Covid-19 Jatim, Kohar Hari Santoso (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Tambahan kasus positif COVID-19 di Jatim sebanyak 304 orang sehingga secara keseluruhan mencapai 6.798 orang. Pasien sembuh tambahannya 112 orang sehingga totalnya 1.793 orang atau 26,38 persen, sedangkan kasus meninggal dunia tambahannya 23 orang dan totalnya 553 orang atau 8,13 persen.

Terkait dengan kasus pasien dalam pengawasan (PDP) di Jatim jumlahnya 7.735 orang, orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 25.995 orang, dan orang tanpa gejala mencapai 21.835 orang.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Capai Kemajuan Besar Atasi Corona COVID-19, Moskow Cabut Aturan Pembatasan

Posted: 10 Jun 2020 09:32 PM PDT

Liputan6.com, Moskow- Pada pekan ini, ibu kota Rusia telah kembali beraktivitas secara normal, setelah karantina wilayah selama dua bulan lebih karena pandemi Virus Corona COVID-19. 

Mengutip dari VOA Indonesia, Kamis (11/6/2020), berbagai pembatasan terkait penutupan sebagian besar bisnis telah dicabut oleh otoritas setempat, termasuk peraturan tinggal di rumah bagi 12 juta lebih warga Moskow.

Pada Senin 8 Juni 2020, Wali Kota Moskow Sergei Sobyanin mengumumkan perubahan kebijakan, dengan menyatakan kota tersebut telah mencapai kemajuan besar dalam mengatasi Virus Corona jenis baru.

Selama beberapa pekan ini, dilaporkan bahwa pandemi di Moskow perlahan tetapi pasti berkurang. 

"Perjuangan belum selesai, tetapi saya ingin memberi selamat dengan kemenangan terbaru kita dan langkah besar menuju kehidupan yang kembali normal," Sergei Sobyanin mengatakan dalam rekaman video pidato yang diterbitkan di blog resminya.

Virus Corona COVID-19 di Moskow

Warga berjalan pada hari pertama berakhirnya lockdown di Patriarch Ponds, Moskow, Rusia, Selasa (9/6/2020). Warga Moskow bebas beraktivitas setelah dua bulan menjalani lockdown akibat pandemi virus corona COVID-19. (AP Photo/Pavel Golovkin)
Warga berjalan pada hari pertama berakhirnya lockdown di Patriarch Ponds, Moskow, Rusia, Selasa (9/6/2020). Warga Moskow bebas beraktivitas setelah dua bulan menjalani lockdown akibat pandemi virus corona COVID-19. (AP Photo/Pavel Golovkin)

Sejak puncak wabah pada Mei 2020, angka penularan Virus Corona jenis baru per hari di Moskow telah berkurang separuhnya. Pada Rabu 10 Juni 2020, gugus tugas Virus Corona pemerintah di kota tersebut melaporkan hanya 1.195 kasus baru.

Meski demikian, dengan sekitar 40 persen dari 493 ribu lebih kasus di Rusia, Moskow masih tetap menjadi episentrum wabah. Karena jumlah tersebut, Rusia berada di posisi ketiga dalam jumlah kasus Corona COVID-19 pada hari Rabu, di bawah AS dan Brasil. 

Saksikan Video Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kemenkop UKM Siapkan Rp 1 Triliun untuk Modal Kerja Koperasi

Posted: 10 Jun 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Koperasi dan UKM (Menkop UKM) Teten Masduki menyatakan, pemerintah melalui Lembaga Penyaluran Dana Bergulir (LPDB) Kemenkop UKM tengah menyiapkan dana sebesar Rp 1 triliun yang bakal disalurkan sebagai modal kerja koperasi.

Adapun, besaran tersebut bersumber dari dana Program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).

"Kita juga mendapatkan Rp 1 triliun untuk LPDB, untuk tambahan modal kerja baru, jadi silakan diajukan saja," kata Teten saat melakukan kunjungan kerja ke Koperasi Cempaka Putih dan Pasar Cempaka Putih di kawasan Jakarta Pusat, Senin (11/6/2020).

Teten melanjutkan, setidaknya ada lebih dari 200 Koperasi Simpan Pinjam (KSP) yang sehat secara bisnis yang berkesempatan mengajukan tambahan modal dengan bunga yang juga kompetitif yaitu sekitar 3 persen.

Kepala LPDB Supomo menyatakan, teknis penyaluran modal kerja dari LPDB ke koperasi nantinya akan berjalan seperti biasa. Namun, kelebihannya terletak pada bunga yang lebih rendah.

 

Diskusikan dengan Kemenkeu

Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki
Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki

Pihaknya mengaku tengah mendiskusikan dengan Kementerian Keuangan terkait teknis dan petunjuk pelaksanaan penyaluaran dana ini.

"Kita sekarang lagi godok petunjuk teknisnya dengan Kemenkeu, secara policy memang sudah tapi dananya belum ada di rekening LPDB. Tapi kami siap menampung pengajuan dari koperasi," jelasnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3 Tekno: WhatsApp Gulirkan Update soal Nomor Telepon Pengguna Terekspos

Posted: 10 Jun 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Baru-baru ini, WhatsApp tersandung masalah tentang nomor telepon pengguna terekspos di hasil pencarian Google.

Mendapatkan sejumlah keluhan dari pengguna, WhatsApp langsung menggulirkan update untuk mengatasi masalah tersebut.

Artikle tentang update WhatsApp untuk mengatasi masalah nomor telepon pengguna terekspos di internet, menjadi sorotan pembaca kanal Tekno Liputan6.com, Rabu (10/6/2020).

Artikel yang menjadi sorotan lainnya, Gojek mulai uji coba sekat pemisah di Goride dan harga Sharp Aquos Zero 2 dan R3.

Lebih lengkapnya simak berita berikut ini.

1. WhatsApp Bereskan Fitur yang Bikin Nomor Telepon Pengguna Terekspos

WhatsApp menyelesaikan masalah yang menyebabkan nomor telepon pengguna terekspos di hasil pencarian Google.

Perbaikan ini dilakukan beberapa hari setelah seorang peneliti mengungkap, nomor telepon pengguna WhatsApp terekspos di hasil pencarian Google gara-gara fitur Click to Chat.

Mengutip laman Tech Crunch, Rabu (10/6/2020), juru bicara WhatsApp mengatakan, fitur bernama Click to Call ini dirancang untuk membantu pengguna kalangan pebisnis UMKM untuk terhubung lebih mudah dengan konsumennya.

Baca Selengkapnya di Sini

 

2. Gojek Mulai Uji Coba Sekat Pemisah untuk Goride

Gojek baru saja mengumumkan uji coba pemakaian sekat pemisah untuk layanan Goride. Pemakaian sekat ini sekaligus merupakan bentuk komitmen Gojek memberikan layanan aman dan nyaman.

"Tidak hanya itu, khusus untuk sekat pelindung, kami sejalan dan memiliki visi yang sama dengan ketentuan pemerintah," tutur SVP Transport Marketing Gojek, Monita Moerdani, dalam konferensi pers virtual, Rabu (10/6/2020).

Kementerian Perhubungan telah mengeluarkan surat edaran pedoman teknis operasional moda transportasi darat pada pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya di Sini

 

3. Hadir di Indonesia, Ini Harga Sharp Aquos Zero 2 dan R3

Sharp membuktikan komitmennya di pasar smartphone dengan merilis dua produknya di Indonesia, Aquos Zero 3 dan Aquos R3. Kedua produk ini ditagergetkan untuk para penggemar gim hingga kalangan profesional.

Sharp mengumumkan kedua smartphone tersebut pada hari ini, Rabu (10/6/2020), secara online. Sharp Aquos Zero 2 dan Aquos R3 merupakan produk premium yang dibanderol dengan harga di atas Rp 10 juta.

Aquos Zero 2 dijual dengan harga ritel Rp 12.999.000, dan Aquos R3 Rp 10.999.000. Sharp bekerja sama dengan Shopee untuk menggelar pre-order keduanya pada 25 Juni 2020.

Baca Selengkapnya di Sini

(Ysl/Why)

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Raffi Ahmad Nyanyikan Lagu Sekarang Atau 50 Tahun Lagi, Kangen Yuni Shara?

Posted: 10 Jun 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Raffi Ahmad sempat menjalani hubungan dengan Yuni Shara selama lebih dari empat tahun. Namun, akhirnya hubungan tersebut kandas dan Raffi menikah dengan Nagita Slavina pada 2014 silam. 

Namun, dalam sebuah acara Raffi Ahmad membuka kenangan lama antara dirinya dengan Yuni Shara. Tak sengaja terucap lirik lagu yang ia nyanyikan bersama Yuni, Nagita pun melontarkan tanggapan yang begitu dalam.

Berikut cerita Raffi Ahmad yang ditanggapi Nagita Slavina saat dikutip dari acara Okay Bos kanal YouTube TRANS7 OFFICIAL.

 

Berawal dari Nikita Willy

Nikita Willy ungkap soal hubungannya dengan Indra Priawan
Nikita Willy ungkap soal hubungannya dengan Indra Priawan

Dalam video yang berdurasi lebih dari 14 menit tersebut, Nikita menceritakan kisah perjalanan asmaranya bersama beberapa mantan kekasih. Dirinya juga mengungkapkan bahwa ia mulai merajut kasih pada saat usianya masih 15 tahun. 

"Aku pacaran dari umur 15 tahun," ujar Nikita Willy.

 

Raffi Spontan Menyanyi

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Ucapan Nikita Willy tersebut lantas membuat Raffi menyanyikan lagu yang pernah dibawakannya bersama, Yuni Shara. Hampir mirip dengan lagu '50 Tahun Lagi', Raffi mengubah beberapa liriknya. 

"Sekarang atau lima belas tahun lagi..." Raffi bernyanyi.

 

Reaksi Nagita Slavina

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Memandu acara bersama sang suami membuat perempuan yang akrab disapa Gigi ini sontak kaget mendengar Raffi menyanyikan lagu tersebut. Dirinya pun lantas melontarkan reaksi yang begitu dalam. 

"Kamu tiba-tiba nyanyi lagu itu (duet bareng Yuni Shara), kamu kangen?" tanyanya.

 

Tanggapan Raffi

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Reaksi dari hati yang dilontarkan oleh istrinya tersebut langsung dijawab oleh Raffi. Namun, Raffi justru sempat terbata-bata untuk mengucapkan reaksinya kepada Nagita Slavina yang duduk tepat di sampingnya. 

"Aku hanya melucu," ungkapnya.

 

Vicky Membela Nagita Slavina

Ucapan dari keduanya tersebut lantas membuat Vicky Prasetyo juga ikut menanggapi. Bahkan, dirinya justru seolah membela Nagita Slavina yang kini berstatus sebagai istri dari Raffi Ahmad sekaligus ibu dari anaknya. 

"Hargai dong di depan istri," ucapnya.

Sumber: Merdeka.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Detik-Detik Patung Christopher Columbus Dirobohkan Massa

Posted: 10 Jun 2020 09:30 PM PDT

Dua tali diikatkan pada leher patung Christopher Columbus saat sekelompok massa merobohkannya di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). Patung Christopher Columbus jadi amukan massa setelah kematian George Floyd. (Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP)
Dua tali diikatkan pada leher patung Christopher Columbus saat sekelompok massa merobohkannya di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). Patung Christopher Columbus jadi amukan massa setelah kematian George Floyd. (Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP)

Dua tali diikatkan pada leher patung Christopher Columbus saat sekelompok massa merobohkannya di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). Patung Christopher Columbus jadi amukan massa setelah kematian George Floyd. (Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP)

Sekelompok massa bersiap merobohkan patung Christopher Columbus di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). Patung Christopher Columbus jadi amukan massa setelah kematian George Floyd. (Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP)
Sekelompok massa bersiap merobohkan patung Christopher Columbus di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). Patung Christopher Columbus jadi amukan massa setelah kematian George Floyd. (Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP)

Sekelompok massa bersiap merobohkan patung Christopher Columbus di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). Patung Christopher Columbus jadi amukan massa setelah kematian George Floyd. (Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP)

Sekelompok massa merobohkan patung Christopher Columbus di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). Patung Christopher Columbus jadi amukan massa setelah kematian George Floyd. (Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP)
Sekelompok massa merobohkan patung Christopher Columbus di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). Patung Christopher Columbus jadi amukan massa setelah kematian George Floyd. (Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP)

Sekelompok massa merobohkan patung Christopher Columbus di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). Patung Christopher Columbus jadi amukan massa setelah kematian George Floyd. (Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP)

Anggota gerakan Indian Amerika Mike Forcia menginjak patung Christopher Columbus yang dirobohkan sekelompok massa di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). (Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP)
Anggota gerakan Indian Amerika Mike Forcia menginjak patung Christopher Columbus yang dirobohkan sekelompok massa di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). (Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP)

Anggota gerakan Indian Amerika Mike Forcia menginjak patung Christopher Columbus yang dirobohkan sekelompok massa di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). (Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP)

Sekelompok massa menari setelah merobohkan patung Christopher Columbus di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). Patung Christopher Columbus jadi amukan massa setelah kematian George Floyd. (Leila Navidi / Star Tribune via AP)
Sekelompok massa menari setelah merobohkan patung Christopher Columbus di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). Patung Christopher Columbus jadi amukan massa setelah kematian George Floyd. (Leila Navidi / Star Tribune via AP)

Sekelompok massa menari setelah merobohkan patung Christopher Columbus di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). Patung Christopher Columbus jadi amukan massa setelah kematian George Floyd. (Leila Navidi / Star Tribune via AP)

Polisi berjaga saat sekelompok massa merobohkan patung Christopher Columbus di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). Patung Christopher Columbus jadi amukan massa setelah kematian George Floyd. (Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP)
Polisi berjaga saat sekelompok massa merobohkan patung Christopher Columbus di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). Patung Christopher Columbus jadi amukan massa setelah kematian George Floyd. (Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP)

Polisi berjaga saat sekelompok massa merobohkan patung Christopher Columbus di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). Patung Christopher Columbus jadi amukan massa setelah kematian George Floyd. (Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP)

Patung Christopher Columbus diangkat ke truk setelah sekelompok massa merobohkannya di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). Patung Christopher Columbus jadi amukan massa setelah kematian George Floyd. (Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP)
Patung Christopher Columbus diangkat ke truk setelah sekelompok massa merobohkannya di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). Patung Christopher Columbus jadi amukan massa setelah kematian George Floyd. (Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP)

Patung Christopher Columbus diangkat ke truk setelah sekelompok massa merobohkannya di Minnesota State Capitol, St. Paul, Minnesota, Amerika Serikat, Rabu (10/6/2020). Patung Christopher Columbus jadi amukan massa setelah kematian George Floyd. (Evan Frost/Minnesota Public Radio via AP)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sidang Perdana Bupati Solok Selatan Nonaktif, Didakwa Terima Suap Rp3,375 Miliar

Posted: 10 Jun 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Padang - Bupati Solok Selatan nonaktif Muzni Zakaria menjalani sidang perdana di Pengadilan Negeri Padang, dengan agenda membacakan dakwaan dari Jaksa Penuntut Umum (JPU) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Dalam sidang perdana tersebut, Muzni yang mengenakan baju batik lengan panjang warna oranye didakwa menerima suap dengan total Rp3,375 miliar dari pengerjaan proyek Masjid Agung Solok Selatan dan jembatan Ambayan tahun anggaran 2018 yang dikerjakan oleh Perusahaan Dempo Group.

Jaksa Penuntut Umum (JPU), Riki B Maghaz mendakwa Muzni Zakaria sebagai penerima suap dari Muhammad Yamin Kahar, pengusaha Dempo Group.

"Terdakwa menerima uang setelah perusahaan Dempo Group memenangkan proyek tersebut," kata Riki, Rabu 910/6/2020)

Penerimaan uang itu diketahi dilakukan beberapa kali, yang pertama Rp25 juta, kemudian Rp100 juta, Rp50 juta berupa karpet masjid lalu terakhir Rp3,2 miliar.

"Sehingga totalnya Rp3,375 miliar," ujarnya.

Kemudian JPU mendakwa Muzni Zakaria dengan dakwaan alternatif. Dakwaan pertama Pasal 12 B Undang-undang Tindak Pidana Korupsi dan alternatif kedua Pasal 11 Undang-undang Tindak Pidana Korupsi.

Setelah JPU KPK membacakan dakwaan, Ketua Majelis Hakim Yoserizal menanyakan kepada terdakwa Muzni Zakaria, apakah mengerti apa yang disampaikan oleh JPU. Terdakwa menjawab mengerti apa yang disampaikan JPU.

Sementara Penasehat Hukum terdakwa, David Fernando akan mengajukan keberatan dan meminta waktu satu minggu.

"Kami mengajukan eksepsi pada sidang selanjutnya yang sudah ditentukan pada 17 Juni 2020," kata kata David.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Pedagang Es Keliling Diusir karena Tunjukkan Video Mesum ke Bocah

Posted: 10 Jun 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Warga desa Sikasur, Pemalang, dibuat resah dengan aksi seorang pedagang es keliling. Pedagang tersebut nekat mengumpulkan bocah-bocah untuk memperlihatkan video mesum yang ada diponselnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Klakson Pernah Dilarang Dibunyikan di Kota Ini

Posted: 10 Jun 2020 09:26 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Mobil atau motor yang tersedia saat ini, pasti sudah dilengkapi dengan klakson. Komponen ini memang memiliki fungsi yang penting, sebagai sarana komunikasi antar kendaraan. Meskipun, memang terkadang bunyi klakson yang terus menerus dibunyikan cukup mengganggu pendengaran.

Padahal, kita semua tahu, membunyikan klakson tidak akan membuat jalanan sepi dan mobil atau motor Anda dapat melaju dengan lancar.

Di belahan dunia lain, kondisi ini membuat otoritas terkait mengeluarkan keputusan melarang membunyikan klakson. Hal ini, salah satunya, pernah dilakukan otoritas New York, Amerika Serikat (AS), tiga puluh tahun yang lalu.

Pada medio 1980-an, Pemerintah New York mulai melarang membunyikan klakson dengan memasang rambu di seantero kota.

Laman New York Times mengatakan bahwa hal ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas hidup. Mereka ingin orang "terbebas" dari bunyi-bunyian yang mengganggu itu.

Mereka yang tertangkap tangan membunyikan klakson bakal didenda US$ 350 atau setara Rp 4,6 juta.

Dikatakan, sebelum aturan ini berlaku, banyak pengemudi menggunakan klakson daripada mengerem saat mereka melihat mobil atau pejalan kaki di depan mereka.

Klason Sebagai Penghinaan

Jeffrey Muttart, ahli keselamatan berkendara dari University of Massachusetts, mengatakan bahwa bahkan ketika pengemudi menggunakan klakson, itu lebih ditunjukkan sebagai penghinaan. "Itu bukan untuk peringatan bahaya," terang Muttart.

Namun, apakah kemudian aturan itu berlaku? Ternyata tidak. Aturan ini tidak diindahkan. Bahkan pada akhir 2013 lalu, aturan ini akhirnya dihapus.

Pejabat Departemen Transportasi mengutip laman npr.org, mengatakan bahwa rambu dilarang membunyikan klakson menyebabkan "kekacauan visual". Namun, di balik itu, para kritikus mengatakan bahwa pencabutan aturan ini adalah bukti bahwa otoritas terkait kalah melawan kebisingan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Potret Kebersamaan Fatin Shidqia dan Ibunda yang Awet Muda, Bak Kakak Adik

Posted: 10 Jun 2020 09:25 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Nama Fatin Shidqia Lubis tentu sudah tidak asing di telinga masyarakat Indonesia. Penyanyi jebolan salah satu ajang pencarian bakat ini kini semakin sukses di industri hiburan. Nama penyanyi muda kelahiran 1996 ini semakin dikenal masyarakat Indonesia setelah menjadi pemenang dalam ajang pencarian bakat tersebut.

7 Tahun berkecimpung di industri hiburan Tanah Air, Fatin Shidqia sudah mengeluarkan banyak single. Dirinya pun semakin memiliki banyak penggemar dan dicintai oleh para penikmat musik.

Single pertamanya yang berjudul 'Aku Memilih Setia' tentunya sudah tidak asing di telinga masyarakat Indonesia. Selain kemampuan bernyanyinya yang semakin memukau, penampilan artis kelahiran Jakarta ini pun semakin mencuri perhatian.

Dalam akun Instagram miliknya, penyanyi berbakat berusia 23 tahun ini kerap mengunggah potret kebersamaannya bersama ibunda. Ibunda Fatin yang masih terlihat awet muda kerap mencuri perhatian. Tak sedikit pula yang mengira jika ibu dan anak ini adalah kakak adik.

Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang potret kebersamaan Fatin Shidqia dan ibunya yang awet muda, Kamis (11/6/2020).

1. Ini potret kebersamaan Fatin Shidqia bersama ibundanya. Walaupun sudah berusia 23 tahun, penyanyi kelahiran 1996 ini kerap bermanja bersama ibunda.

Potret Kebersamaan Fatin Shidqia dan Ibunda yang Awet Muda. (Sumber: Instagram.com/fatin30)
Potret Kebersamaan Fatin Shidqia dan Ibunda yang Awet Muda. (Sumber: Instagram.com/fatin30)

2. Ibu dan anak yang terlihat seperti kakak adik kerap terlihat menghabiskan waktu liburan bersama.

Potret Kebersamaan Fatin Shidqia dan Ibunda yang Awet Muda. (Sumber: Instagram.com/fatin30)
Potret Kebersamaan Fatin Shidqia dan Ibunda yang Awet Muda. (Sumber: Instagram.com/fatin30)

3. Tak sedikit warganet yang mengira jika ibunda Fatin adalah kakak pelantun Aku Memilih Setia ini.

Potret Kebersamaan Fatin Shidqia dan Ibunda yang Awet Muda. (Sumber: Instagram.com/fatin30)
Potret Kebersamaan Fatin Shidqia dan Ibunda yang Awet Muda. (Sumber: Instagram.com/fatin30)

4. Menggunakan hijab dengan warna senada, Fatin Shidqia dan ibunda terlihat kompak.

Potret Kebersamaan Fatin Shidqia dan Ibunda yang Awet Muda. (Sumber: Instagram.com/fatin30)
Potret Kebersamaan Fatin Shidqia dan Ibunda yang Awet Muda. (Sumber: Instagram.com/fatin30)

5. Rupanya paras cantik penyanyi jebolan ajang pencarian bakat ini turunan dari sang mama ya.

Potret Kebersamaan Fatin Shidqia dan Ibunda yang Awet Muda. (Sumber: Instagram.com/fatin30)
Potret Kebersamaan Fatin Shidqia dan Ibunda yang Awet Muda. (Sumber: Instagram.com/fatin30)

6. Dalam akun Instagram miliknya, Fatin Shidqia Lubis kerap mengunggah kebersamaan bersama ibunda dalam berbagai kesempatan.

Potret Kebersamaan Fatin Shidqia dan Ibunda yang Awet Muda. (Sumber: Instagram.com/fatin30)
Potret Kebersamaan Fatin Shidqia dan Ibunda yang Awet Muda. (Sumber: Instagram.com/fatin30)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Peta Sebaran COVID-19 Surabaya 10 Juni 2020: Pasien Positif Tembus 3.627 Orang

Posted: 10 Jun 2020 09:22 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pasien positif Corona COVID-19 di Surabaya, Jawa Timur kembali bertambah signifikan. Ada penambahan pasien baru Corona COVID-19 sebanyak 188 orang pada Rabu, 10 Juni 2020.

Mengutip peta sebaran Corona COVID-19 di laman lawancovid-19, Kamis (11/6/2020), berdasarkan sumber dinas kesehatan Kota Surabaya, total pasien positif Corona COVID-19 mencapai 3.627 orang. Rinciannya 3.529 orang dari Surabaya dan 98 orang dari luar Surabaya hingga 10 Juni 2020.

Total pasien terkonfirmasi positif COVID-19 dalam perawatan sebanyak 2.316 orang. Pasien sembuh dari Corona COVID-19 di Surabaya bertambah menjadi 960 orang dan dari luar Surabaya sebanyak 30 orang.

Pasien meninggal karena Corona COVID-19 bertambah enam orang menjadi 300 orang dan dari luar Surabaya sebanyak enam orang.

Total pasien dalam pengawasan (PDP) terkait Corona COVID-19 mencapai 3.512 orang. Dari jumlah tersebut, PDP dalam pengawasan sebanyak 2.134 orang dan PDP sembuh mencapai 1.375 orang. PDP meninggal ada tiga orang.

Selain itu, total kumulatif ODP mencapai 4.040 orang. Rinciannya ODP dipantau sebanyak 547 orang dan ODP selesai dipantau ada 3.493 orang.

Surabaya Barat

Balai Kota Surabaya (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)
Balai Kota Surabaya (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Surabaya Barat:

Pasien Positif: 402 Orang

Konfirmasi sembuh: 149 orang

ODP:712 orang

ODP selesai dipantau: 634 orang

ODP dipantau: 78 orang

PDP: 652 Orang

PDP sembuh: 284 orang

PDP meninggal: -

Konfirmasi meninggal: 29 orang

Surabaya Pusat:

Pasien positif: 518 orang

Konfirmasi sembuh: 98 orang

ODP: 467 orang

ODP selesai dipantau: 396 orang

ODP dipantau: 71 orang

PDP: 447 orang

PDP sehat: 142 orang

PDP meninggal: satu orang

Konfirmasi meninggal: 64 orang

Surabaya Selatan:

Pasien positif: 772 orang

Konfirmasi sembuh: 215 orang

ODP: 1.117 orang

ODP selesai dipantau: 934 orang

ODP dipantau: 183 orang

PDP: 808 orang

PDP sembuh: 332 orang

PDP meninggal: 1 orang

Konfirmasi meninggal: 66 orang

Surabaya Timur

Balai Kota Surabaya (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)
Balai Kota Surabaya (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Surabaya Timur:

Pasien positif: 1.191 orang

Konfirmasi sembuh: 324 orang

ODP: 1.289 orang

ODP selesai dipantau: 1.129 orang

ODP dipantau: 160 orang

PDP: 958 orang

PDP sehat: 380 orang

PDP meninggal: -

Konfimasi meninggal: 78 orang

Surabaya Utara:

Pasien positif: 744 orang

Konfirmasi sembuh: 174 orang

Konfirmasi meninggal: 69 orang

ODP: 455 orang

ODP selesai dipantau: 400 orang

ODP dipantau: 55 orang

PDP: 647 orang

PDP sehat: 237 orang

PDP meninggal: 1 orang

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kompetisi Eropa Sudah Bergulir, Pelatih Persib Berharap Indonesia Mengikuti

Posted: 10 Jun 2020 09:20 PM PDT

Liputan6.com, Bandung - Pelatih Persib Bandung Robert Alberts gembira melihat kemampuan negara Eropa memulai kembali kompetisi sepak bola di tengah pandemi Covid-19. Dia pun berharap Indonesia bisa menempuh langkah serupa.

Robert menyebut hadirnya sepak bola bisa memberi dampak positif dan memengaruhi aspek lain dalam kehidupan.

"Kita lihat di Eropa sana, semua senang karena kompetisi berlanjut lagi. Mulai dari pemain hingga beberapa bidang yang bisa mendapatkan sesuatu dari pertandingan sepak bola," ujar pelatih berkebangsaan Belanda ini, dikutip situs resmi Persib.

Meski begitu, Robert ingin bergulirnya kembali kompetisi Indonesia diikuti dengan langkah pencegahan. Protokol kesehatan harus benar-benar diterapkan agar virus Corona tidak menyebar.

"Tentunya saat ini pertandingan harus tanpa penonton dulu. Kita ikuti anjuran pemerintah agar social dan physical distancing demi menyetop penyebaran virus," katanya.

"Di sana bisa menyaksikan pertandingan melalui televisi atau streaming. Tidak ada masalah, semua tetap senang," sambung pelatih Persib sejak 2019 itu.

Hadapi New Normal

Pelatih Persib Bandung Robert Alberts. (Liputan6.com/Huyogo Simbolon)
Pelatih Persib Bandung Robert Alberts. (Liputan6.com/Huyogo Simbolon)

Pandemi virus Corona membuat Shopee Liga 1 2020 ditangguhkan sejak Maret. Persib hingga kini terus menjaga kondisi dan tengah bersiap menghadapi new normal dan kemungkinan bergulir kembalinya kompetisi liga.

"Filosofi kami di dalam tim sudah cukup tegas. Tim kesehatan kami akan memastikan setiap orang tahu persis apa yang harus dilakukan dari segi tekni. Kami akan mengikuti aturan dengan disiplin," kata Robert.

"Ketika seorang pemain memilih karier sebagai atlet profesional sepak bola, hal pertama yang harus dilakukan adalah mengikuti aturan, tidak hanya pemain tapi juga para staf, pelatih dan manajemen. Jadi kami semua tahu apa yang harus dilakukan untuk melindungi diri dan patuh kepada aturan itu," ucapnya. 

Klasemen Liga 1

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pacaran 7 Tahun, Honey Lee - Yoon Kye Sang Putus

Posted: 10 Jun 2020 09:20 PM PDT

Liputan6.com, Seoul - Lamanya waktu yang dihabiskan dalam merajut kasih, tak menjamin sebuah hubungan akan berakhir indah. Hal ini terlihat dalam cerita cinta Honey Lee dan Yoon Kye Sang.

Keduanya putus setelah berpacaran tujuh tahun lebih.

Kabar putusnya hubungan Honey Lee dan Yoon Kye Sang pertama-tama diberitakan oleh media Korea News1. Berdasarkan artikel ini, diberitakan bahwa teman-teman kedua artis telah mengetahui berakhirnya hubungan mereka.

Agensi Honey Lee dan Yoon Kye Sang, Saram Entertainment, kemudian bersuara mengenai pemberitaan ini.

Teman Baik

Yoon Kye Sang dalam drama Chocolate. (JTBC via Soompi)
Yoon Kye Sang dalam drama Chocolate. (JTBC via Soompi)

Berita mengenai pasangan artis ini ternyata benar adanya.

"Yoon Kye Sang dan Honey Lee baru-baru ini mengakhiri hubungan mereka dan memutuskan untuk menjadi teman baik," tutur perwakilan agensi.

Gosip Putus

Honey Lee (Sumber: Instagram/honey_lee32)
Honey Lee (Sumber: Instagram/honey_lee32)

Honey Lee dan Yoon Kye Sang mengungkap hubungan mereka ke hadapan publik pada 2013. Selama tujuh tahun, keduanya beberapa kali tersangkut gosip putus. Oktober tahun lalu, Honey Lee juga menegaskan bahwa mereka masih menjalin hubungan.

"Aku menjalin hubungan dengan bahagia bersama Yoon Kye Sang. Aku kaget banget saat menemukan rumor putus bersliweran di media sosial," tuturnya.

Gara-Gara Bulu Anjing

Saat itu, rumor ini bermula dari unggahan Honey Lee yang membagikan foto anjingnya dan menulis caption mengenai "hari-hari yang tak akan kembali".

Warganet mengira caption tersebut ditujukan untuk menggambarkan hubungan asmara sang artis. Tapi Honey Lee mengungkap bahwa ia hanya mengenang masa saat anjingnya masih kecil dan bulunya berwarna gelap, tapi belakangan memutih.

Tak Sadar

"Karena perasaan itu, aku menulis tanpa beban di media sosial, dan aku tak menyadari telah membuat banyak orang khawatir," ujarnya kala itu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dishub DKI: Kita Masih Batasi Penumpang Moda Transportasi hingga 50 Persen

Posted: 10 Jun 2020 09:17 PM PDT

 

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo menyatakan pihaknya akan tetap melakukan pembatasan jumlah penumpang untuk seluruh moda transportasi selama pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) masa transisi.

"Kita masih dalam kerangka PSBB, artinya selama masa transisi ini kita tetap melakukan pembatasan yang ekstrem agar masyarakat tidak serta merta berkegiatan sebebas-bebasnya," kata Syafrin di Jakarta, Kamis (11/6/2020).

Dia menjelaskan, berdasarkan aturan yang diterbitkan Menhub Budi Karya Sumadi, setiap pemerintah daerah masih diberikan kewenangan untuk mengatur pembatasan kapasitas penumpang. Aturan itu melonggarkan jumlah penumpang hingga 70 persen.

Menurut Syafrin, DKI Jakarta tetap memilih mengatur kapasitas penumpang hingga 50 persen guna mencegah penularan virus corona atau Covid-19. Karena hal itu, dia meminta agar masyarakat memilih untuk tetap di rumah saja.

"Kalau Anda ditugaskan bekerja baru (keluar rumah), silakan saja itu. Jangan melakukan kegiatan yang tidak penting di masa transisi ini," ucapnya.

Sebelumnya, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) resmi menerbitkan Peraturan Menteri Nomor 41 Tahun 2020 Tentang Perubahan atas Permenhub Nomor 18 Tahun 2020 tentang Pengendalian Transportasi dalam rangka Pencegahan Penyebaran Covid-19 yang ditetapkan oleh Menteri Perhubungan pada tanggal 8 Juni 2020.

Salah satu isinya adalah kapasitas angkutan baik darat, laut, udara maupun kereta api tidak lagi dibatasi maksimal 50 persen.

"Menindaklanjuti Surat Edaran (SE) Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Nomor 7 Tahun 2020 tentang Kriteria dan Persyaratan Perjalanan Orang dalam Masa Adaptasi Kebiasaan Baru Menuju masyarakat Produktif dan Aman Covid-19, Kemenhub telah menerbitkan aturan pengendalian transportasi yang merupakan revisi dari Permenhub 18/2020," kata Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi dalam konferensi pers virtual di Jakarta, Selasa (9/6/2020).

 

Peningkatan Aktivitas Perjalanan

Menhub menjelaskan, dengan dibukanya kembali sejumlah aktivitas ekonomi akan berdampak pada terjadinya peningkatan aktivitas perjalanan orang melalui berbagai sarana transportasi.

Untuk itu Kemenhub melakukan antisipasi dengan melakukan penyempurnaan Permenhub 18/2020 tentang pengendalian transportasi dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal Coppa Italia Akhir Pekan Ini: Juventus vs AC Milan

Posted: 10 Jun 2020 09:15 PM PDT

Liputan6.com, Turin - AC Milan menantang Juventus di leg kedua semifinal Coppa Italia. Duel ini menandakan kembalinya sepak bola Italia setelah terhenti selama tiga bulan akibat virus corona.

AC Milan harus berjumpa dengan salah satu rivalnya, Juventus, Sabtu (13/6/2020) dini hari WIB. Pada leg pertama, Bianconeri bermain imbang 1-1 di San Siro, markas AC Milan.

Kendati bermain di markas sendiri, Juventus patut waspada. Pasalnya di leg pertama, gawang mereka kebobolan lebih dulu lewat Ante Rebic.

Beruntung, Juventus tak jadi kalah dari AC Milan setelah Cristiano Ronaldo sukses mengeksekusi penalti di menit ke-90.

Laga Lainnya

Ilustrasi coppa italia (Liputan6.com/Abdillah)
Ilustrasi coppa italia (Liputan6.com/Abdillah)

Di laga semifinal Coppa Italia lainnya, Napoli akan meladeni kunjungan Inter Milan pada leg kedua, Minggu (14/6/2020) dinihari WIB. Pada leg pertama, tim asuhan Gennaro Gattuso itu menang tipis 1-0 di San Siro.

Gol tunggal Napoli dicetak Fabian Ruiz pada menit ke-57. Modal kemenangan itu membuat Napoli hanya perlu hasil imbang tanpa kebobolan untuk melenggang ke partai final.

Berikut jadwal leg kedua semifinal Coppa Italia

Jadwal Coppa Italia

13 Juni 2020

02.00 WIB Juventus vs AC Milan

Leg pertama: AC Milan 1-1 Juventus

Jadwal Selanjutnya

14 Juni 2020

02.00 WIB: Napoli vs Inter Milan

Leg Pertama: Inter Milan 0-1 Napoli

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Seorang Wartawan di Jatim Meninggal Dunia Diduga Terinfeksi COVID-19

Posted: 10 Jun 2020 09:12 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Seorang wartawan di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, meninggal dunia akibat terpapar COVID-19. Wartawan tersebut meninggal dunia pada Rabu, 10 Juni 2020 malam.

"Tadi malam dia meninggal dunia, dan saat ini tim masih mempersiapkan pemakamannya," kata Juru Bicara Gugus Tugas COVID-19 RSUD Pamekasan dr Syaiful Hidayat seperti dikutip dari Antara, Kamis (11/6/2020).

Wartawan yang meninggal dunia akibat COVID-19 itu berinisial BW alias Bambang Winarno. Berdasarkan hasil tes cepat yang dilakukan RSUD Pamekasan, ia dinyatakan reaktif sehingga berstatus PDP.

"Selain Bambang, hasil rapid test pada istrinya juga reaktif. Tapi belum ada hasil uji laboratorium belum baik pada Bambang maupun pada istrinya," kata dr Syaiful.

Bambang Winarno diisolasi di RSUD Pamekasan sejak Rabu (10/6/2020) pagi dan pada malam hari meninggal dunia.

Keluhkan Sesak Nafas dan Demam

Sebelum dirujuk ke RSUD Pamekasan, pria berusia 65 tahun warga Desa Pademawu, Kecamatan Pademawu, ini dirawat di Puskesmas Pademawu dengan keluhan demam dan sesak nafas.

"Karena kondisinya kian parah dan menunjukkan gejala COVID-19, almarhum dirujuk ke RSUD Pamekasan dan dilakukan rapid test, dan hasilnya reaktif," kata Syaiful Hidayat.

Dengan meninggalnya PDP ini, maka total jumlah warga Pamekasan terpapar COVID-19 yang meninggal dunia sebanyak 20 orang, dengan perincian 10 orang PDP dan 10 orang positif Corona.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

17 Penyebab Sakit Kepala Sebelah Kiri, Tumor Otak Salah Satunya

Posted: 10 Jun 2020 09:10 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kepala yang berdenyut karena sakit kepala memang bukan hal yang menyenangkan. Biasanya denyutan ini akan terjadi di sebelah kanan atau sebelah kiri. Seringkali hal ini akan sangat mengganggu aktivitas keseharian. Kali ini kenali penyebab sakit kepala sebelah kiri yang harus lebih diwaspadai.

Sakit kepala sebelah kiri umumnya akan terasa tegang, tajam, dan sangat berdenyut. Bisa datang tiba-tiba dan perlahan yang menjalar ke leher, belakang mata, dan gigi. Sakit kepala sebelah kiri rata-rata terjadi selama beberapa jam saja. Meski begitu, mengetahui penyebab sakit kepala sebelah kiri akan memudahkan cara mengatasinya.

Ada beberapa cara juga untuk menangani sakit kepala sebelah kiri ini. Penanganan ini sangat berkaitan dengan penyebab sakit kepala sebelah kiri. Bisa dengan mengompres air hangat/dingin, beristirahat, mengonsumsi ibuprofen, paracetamol, dan aspirin.

Berikut Liputan6.com ulas penyebab sakit kepala sebelah kiri dari berbagai sumber, Kamis (11/6/2020).

Penyebab Sakit Kepala Sebelah Kiri

Ilustrasi Sakit Kepala
Ilustrasi Sakit Kepala

Neuralgia oksipital

Neuralagia oksipital salah satu penyebab sakit kepala sebelah kiri. Kondisi ketika ada gangguan pada saraf oksipital. Tepatnya saraf oksipital yang berada di atas sumsum tulang belakang. Gangguan ini akan menjalar ke leher hingga pangkal tengkorak.

Gangguan akan diperparah ketika saraf mengalami iritasi. Kondisi ini akan menyebabkan sakit yang sangat intens, parah, dan menusuk di bagian belakang kepala/pangkal tengkorak. Sakit kepala ini akan berlangsung selama beberapa detik atau menit saja.

Giant cell arteritis

Giant cell arteritis juga menjadi penyebab sakit kepala sebelah kiri. Terjadi peradangan pada pembuluh darah. Tepatnya pada arteri temporal yang ada di sepanjang sisi kepala. Kondisinya tidak hanya menyebabkan sakit kepala.  Nyeri rahang, bahu, pinggul, dan perubahan penglihatan juga akan dirasakan penderita.

Gegar otak

Gegar otak juga termasuk penyebab sakit kepala sebelah kiri. Kondisi ini biasanya disebabkan oleh pukulan. Pukulan keraslah yang akan menyebabkan cedera otak traumatis. Rasa sakit akan terasa pada daerah yang terkena pukulan. Jika gegar otak terjadi, tidak hanya sakit di kepala tetapi juga bingung, mual, dan muntah.

 

Penyebab Sakit Kepala Sebelah Kiri

Ilustrasi sakit kepala/Copyright shutterstock.com/g/leungchopan
Ilustrasi sakit kepala/Copyright shutterstock.com/g/leungchopan

Glaukoma

Glaukoma termasuk penyebab sakit kepala sebelah kiri. Glaukoma atau meningkatnya tekanan dalam bola mata. Hal ini sangat berbahaya karena dapat menyebabkan kebutaan. Jika merasakan sakit mata, penglihatan kabur, dan sakit kepala parah, sebaiknya segera berobat sebelum terlambat.

Tekanan darah tinggi

Tekanan darah tinggi dapat memicu sakit kepala sebelah kiri. Penyebab sakit kepala sebelah kiri tidak menimbulkan gejala. Tapi pada beberapa orang sakit kepala bisa jadi pertanda hipertensi. Hal ini dapat diketahui melalui pemeriksaan tekanan darah.

Stres

Stres juga termasuk penyebab sakit kepala sebelah kiri. Sebab, ketika mengalami stres, tubuh akan melepas bahan kimia yang bersifat 'figh or fligh'. Bahan kimia akan membuat otot menjadi tegang. Mengubah aliran darah hingga menyebabkan sakit kepala sebelah kiri.

Penyebab Sakit Kepala Sebelah Kiri

Ilustrasi sakit kepala (Sjstudio6/Shutterstock)
Ilustrasi sakit kepala (Sjstudio6/Shutterstock)

Masalah gigi dan gusi

Masalah gigi dan gusi bisa menjadi salah satu penyebab sakit kepala sebelah kiri. Kondisi ketika gigi atau gusi mengalami peradangan. Rasa sakit ini akan berakibat pada sakitnya kepala sebelah kiri. Namun, hal ini berlaku juga pada sisi gigi dan gusi yang mengalaminya.

Obat berlebihan

Mengonsumsi obat sakit kepala berlebihan menjadi penyebab sakit kepala sebelah kiri. Sakit kepala ini disebut medication overuse headaches, atau sakit kepala rebound. Sakit kepala terjadi hampir setiap hari dan rasa sakitnya dimulai saat bangun di pagi hari.

Obat-obatan yang bisa menyebabkan sakit kepala berlebih meliputi: aspirin, acetaminophen (parasetamol), ibuprofen, naproxen, triptan, ergotamin, oxycodone, tramadol, dan hydrocodone.

Stroke

Stroke juga menjadi penyebab sakit kepala sebelah kiri. Kondisi ketika bekuan darah menghalangi pembuluh darah ke otak. Terjadi pemutusan aliran darah dan menyebabkan stroke. Perdarahan di dalam otak juga bisa menyebabkan stroke. Sakit kepala yang mendadak dan parah adalah satu tanda peringatan adanya stroke.

Penyebab Sakit Kepala Sebelah Kiri

Ilustrasi sakit kepala (Paulik/Shutterstock)
Ilustrasi sakit kepala (Paulik/Shutterstock)

Sangat lapar

Ketika dengan sangat lapar seseorang bisa mengalami sakit kepala sebelah kiri. Penyebab sakit kepala sebelah kiri ini disebabkan oleh respon otak terhadap sakit kepala. Sebab, otak akan membutuhkan gula (glukosa) dari makanan sebagai bahan bakar agar berfungsi optimal. Jika tidak makan, kadar gula darah menjadi turun (hipoglikemia). Hal ini mengaakibatkan otak memberikan respon berupa sakit kepala.

Salah makan

Salah mengonsumsi makanan bisa menjadi penyebab sakit kepala sebelah kiri. Terutama makanan yang mengandung bahan pengawet. Seperti keju tua, anggur merah (minuman), kacang-kacangan, dan daging olahan. Jadi, mulai sekarang mulai batasi atau hindari konsumsi makanan penyebab sakit kepala sebelah kiri ini.

Kurang tidur

Kurang tidur biasanya disebabkan karena insomnia. Kurang tidur ini juga termasuk penyebab sakit kepala sebelah kiri. Ketika sakit kepala terjadi, rasa sakit akan membuat tidur tidak nyenyak di malam hari. Tidak hanya insomnia, tetapi juga obstructive sleep apnea.

Penyebab Sakit Kepala Sebelah Kiri

Ilustrasi sakit kepala (LightField Studios/Shutterstock)
Ilustrasi sakit kepala (LightField Studios/Shutterstock)

Alkohol

Alkohol termasuk penyebab sakit kepala sebelah kiri. Berupa bir, dan anggur. Berlaku juga bagi minuman beralkohol yang mengandung etanol dan bahan kimia. Sebab, minuman ini akan memicu sakit kepala karena memperlebar pembuluh darah. Kondisi ini akan menyebabkan tekanan dan sensitifitas pada saraf-saraf di kepala.

Salah tidur

Salah posisi tidur bisa menjadi penyebab sakit kepala sebelah kiri. Posisi tidur yang salah ini dipicu dengan bantal yang terlalu tinggi. Bisa juga karena salah memiringkan badan. Sakit kepala yang dialami akan membuat leher terasa nyeri atau kaku. Sakit untuk menengok ke kanan kiri serta menunduk.

Infeksi dan alergi

Infeksi dan alergi bisa menjadi penyebab sakit kepala sebelah kiri. Terutama akibat infeksi pernapasan seperti flu atau pilek. Kondisi yang lebih parah seperti sinusitis akan menyebabkan demam. Saluran sinus yang tersumbat juga dapat menyebabkan sakit kepala.

Hal ini berlaku juga bagi alergi akibat sinusitis. Kondisi ini akan disertai dengan rasa sakit dan tekanan di balik dahi dan tulang pipi. Pada infeksi serius seperti ensefalitis dan meningitis, dapat menyebabkan sakit kepala lebih hebat. Kemudain disertai kejang, demam tinggi, dan leher kaku.

Penyebab Sakit Kepala Sebelah Kiri

Ilustrasi sakit kepala (Halfbottle/Shutterstock)
Ilustrasi sakit kepala (Halfbottle/Shutterstock)

Tutup kepala kencang

Menggunakan tutup kepala yang kencang bisa menjadi penyebab sakit kepala sebelah kiri. Tutup kepala ini bisa berupa helm, topi, atau pelindung kepala lainnya yang terlalu ketat. Tutup kepala yang ketat akan membuat tekanan pada satu atau kedua sisi kepala. Lama kelamaan dapat menimbulkan rasa sakit.

Tumor otak

Tumor otak termasuk penyebab sakit kepala sebelah kiri. Kondisi ketika seseorang sering mengalami sakit kepala intens disertai gejala lain. Gejala ini berupa kehilangan penglihatan, masalah bicara, kebingungan, kesulitan berjalan, dan kejang. Hal ini hanya dapat diketahui melalui pemeriksaan, baik fisik dan juga penunjang, seperti CT Scan dan MRI.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Pesohor Indonesia Masuk Nominasi Perempuan Tercantik Dunia 2020 Versi TC Candler

Posted: 10 Jun 2020 09:01 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sederet pesohor Tanah Air masuk dalam nominasi perempuan tercantik di dunia 2020 versi TC Candler. Nama-nama ini pun disejajarkan dengan penyanyi, model, dan aktris ternama, seperti Jennifer Lawrence sampai Cara Delevingne.

Ya, TC Candler telah merilis nominasi The 100 Most Beautiful Faces of 2020. Salah satu nomine dari Indonesia adalah Puteri Indonesia Lingkungan 2019 Jolene Marie Cholock-Rotinsulu.

Potret bernuansa hitam putih itu dibagikan pada 17 Mei lalu, menampilkan Jolene dalam balutan tank top dengan rambut panjang diikat dan tengah tersenyum semringah ke arah kamera.

Jolene Marie Cholock-Rotinsulu dan Raisa masuk dalam nominasi The 100 Most Beautiful Faces of 2020 versi TC Candler. (dok. Instagram @tccandler)
Jolene Marie Cholock-Rotinsulu dan Raisa masuk dalam nominasi The 100 Most Beautiful Faces of 2020 versi TC Candler. (dok. Instagram @tccandler)

"Thank you very much @tccandler," tulis perempuan berusia 24 tahun ini di kolom komentar.

Setelah Jolene, TC Candler kembali membagikan nomine perempuan tercantik lainnya. Pada 31 Mei lalu, TC Candler mengumumkan aktris Chealsea Islan masuk dalam nominasi The 100 Most Beautiful Faces of 2020. Dalam potret close-up itu, ia tampil dalam balutan turtleneck warna merah dengan rambut yang diikat.

Pada 5 Juni lalu, potret penyanyi Raisa Andriana diunggah dan akan bersaing memperebutkan gelar paling cantik.

"RAISA ANDRIANA -- Official Nominee for The 100 Most Beautiful / The 100 Most Handsome Faces of 2020. Congratulations!" demikian bunyi keterangan potret di akun TC Candler.

Citra Kirana, Natasha Wilona, Cinta Laura

Citra Kirana, Natasha Wilona, dan Cinta Laura masuk dalam nominasi The 100 Most Beautiful Faces of 2020 versi TC Candler. (dok. Instagram @tccandler)
Citra Kirana, Natasha Wilona, dan Cinta Laura masuk dalam nominasi The 100 Most Beautiful Faces of 2020 versi TC Candler. (dok. Instagram @tccandler)

Nomine The 100 Most Beautiful Faces of 2020 dari Indonesia selanjutnya adalah Citra Kirana. TC Candler membagikan kabar tersebut pada 8 Juni lalu.

"CITRA KIRANA -- Official Nominee for The 100 Most Beautiful / The 100 Most Handsome Faces of 2020. Congratulations!" bunyi keterangan potret.

Sementara pada 31 Mei lalu, Citra Laura juga diumumkan masuk dalam nominasi. Dalam potret, ia tampil dalam balutan sabrina top berwarna kuning dengan rambut diikat dua.

Tak ketinggalan aktris Natasha Wilona yang juga masuk sebagai nomine di 2020. Beberapa tahun sebelumnya, ia juga dinominasikan TC Candler.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bukan 'New Normal', Ini yang Diterapkan Pekanbaru Setelah PSBB Berakhir

Posted: 10 Jun 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Pekanbaru - Pemerintah Kota Pekanbaru tidak menerapkan new normal setelah Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) berakhir beberapa waktu lalu. Sebagai gantinya, Wali Kota Firdaus mengeluarkan peraturan yang disebut dengan Perilaku Hidup Baru (PHB).

Menurut Firdaus, Pekanbaru tidak menerapkan new normal karena masih berada di zona kuning. Pasalnya, dalam beberapa hari belakang masih terdapat pasien positif Corona Covid-19 tapi tidak berasal dari penularan lokal.

PHB ini diatur dalam Perwako Nomor 104 Tahun 2020. Adapun pemberlakuannya berlangsung hingga 30 Juni mendatang melalui surat keputusan Nomor 399 Tahun 2020.

Dalam bab II, Perwako ingin masyarakat tetap produktif di tengah pandemi Covid-19 secara aman dengan penerapan protokol kesehatan secara ketat.

Ada sembilan aspek kehidupan yang diatur mulai dari pelayanan kesehatan, kegiatan di luar rumah, tempat kerja, pendidikan, perjalanan dinas, hiburan, olahraga hingga kegiatan agama.

Firdaus mengatakan, semua kegiatan wajib menerapkan protokol kesehatan seperti memakai masker, pemeriksaan suhu tubuh, penerapan physical serta sosial distancing. Bakal ada sanksi administratif bagi pelanggar hingga pencabutan usaha untuk tempat hiburan atau pusat keramaian.

"Hukumnya wajib, kalau tidak mampu sebaiknya tutup. Pemerintah tidak ingin sebuah lokasi itu menjadi tempat penyebaran Covid-19," tegas Firdaus, Rabu petang, 10 Juni 2020.

Selama PHB berlangsung, Pemerintah Kota Pekanbaru memberi kelonggaran bagi pelaku usaha rumah makan dan tempat hiburan. Syaratnya, harus memberikan jarak antara pengunjung satu dengan yang lainnya.

Seandainya nanti kedapatan tidak memenuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19, Pemerintah Kota Pekanbaru akan memberikan teguran secara lisan. Selanjutnya diberikan teguran tertulis agar memenuhi standar kesehatan.

"Paling berat, pemerintah bisa menutup suatu tempat usaha," sebut Firdaus.

Kantor dan Sekolah

Tempat cuci tangan yang disediakan sebuah perkantoran di Pekanbaru bagi tamu yang datang. (Liputan6.com/M Syukur)
Tempat cuci tangan yang disediakan sebuah perkantoran di Pekanbaru bagi tamu yang datang. (Liputan6.com/M Syukur)

Untuk perkantoran, baik itu swasta ataupun pemerintah, Firdaus memerintahkan pemeriksaan rutin suhu tubuh. Jika ada suhu tubuh karyawan sampai 38 derajat Celsius, maka dilarang masuk bekerja.

Perkantoran juga diwajibkan menyediakan ruangan isolasi, khususnya bagi karyawan yang batuk dan pilek, atau lebih baik diminta pulang. Begitu juga dengan penggunaan lift dengan kapasitas 50 persen saja.

"Kalau ditemukan ada karyawan positif, maka kantor ditutup dan melaporkan ke dinas kesehatan," ucap Firdaus.

Sementara pendidikan, Pemerintah Kota Pekanbaru masih memprioritaskan aktivitas belajar secara daring. Begitu juga dengan evaluasi kegiatan peserta didik yang dilakukan para guru.

Selama PHB, Pemerintah Kota Pekanbaru melarang adanya kegiatan ekstrakurikuler, study tour, pertandingan ataupun pameran. Lembaga pendidikan juga diminta menyediakan ruang isolasi.

"Kemudian melarang peserta didik masuk ke sekolah jika suhu tubuh di atas 38 derajat Celsius," sebut Firdaus.

Selama PHB, transportasi umum diperbolehkan beroperasi kembali. Namun, dengan syarat memperhatikan zona tujuan sehingga perlu ada pembatasan tertentu.

Kalau tujuannya zona merah, kendaraan umum harus membatasi penumpang 50 persen. Selanjutnya, tujuan zona oranye boleh membuat 75 persen penumpang dan 100 persen jika tujuannya zona hijau.

Simak juga video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tingkatkan Produksi, Industri Garam di Indonesia Dituntut Gunakan Teknologi

Posted: 10 Jun 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Deputi Bidang Koordinasi Sumber Daya Maritim, Safri Burhanuddin mengungkapkan, bahwa pihaknya tengah mematangkan proses harmonisasi Program Flagship Prioritas Riset Nasional Teknologi Garam Terintegrasi dan sentra ekonomi garam rakyat untuk tata kelola pergaraman nasional yang baik.

Menurutnya, program ini bertujuan untuk memutuskan sistem atau metode pergaraman yang akan dipakai untuk menghasilkan garam dengan kualitas di atas 96 persen.

Terlebih, kebutuhan garam nasional diperkirakan mencapai 4,5 juta ton, sedangkan produksi garam sampai tahun 2024 ditargetkan 3,4 juta ton. Ini artinya kebutuhan impor garam masih sekitar 1,1 juta ton.

"Kalau itu memang sistemnya PT Garam, kita harus berani mengatakan bahwa sistemnya harus memiliki standar yang lebih baik. Dia (PT Garam) tidak boleh lagi pakai teknologi yang dia pakai sekarang yang hasilnya cuma 50-60 ton, harusnya bisa menghasilkan 100-150 ton garam," kata Deputi Safri dalam pernyataannya, Kamis (11/6).

Purbaya mengatakan, penggunaan teknologi canggih diyakini dapat menambah jumlah produksi garam yang dihasilkan. Sehingga dapat menekan impor garam dan guna mencapai swasembada garam.

Sementara itu, Asisten Deputi Hilirisasi Sumber Daya Maritim, Amalyos mendorong percepatan proses harmonisasi dan sinkronisasi program tersebut pada Kementerian/Lembaga terkait.

"Ada banyak hal yang telah dilakukan untuk mendorong bagaimana memproduksi garam industri, dan hal itulah yang akan kita terus dorong dan fasilitasi sinkronisasinya," ujarnya.

 

Selanjutnya

Ilustrasi garam. (via: istimewa)
Ilustrasi garam. (via: istimewa)

Mendukung hal tersebut, Direktur Jasa Kelautan Kementerian Kelautan dan Perikanan, Miftahul Huda mengatakan bahwa KKP telah mencoba merancang Peraturan Presiden tentang Percepatan Pembangunan Pergaraman Nasional.

"Sehingga itu menjadi dasar hukum bagi program flagship, bagi kami dan kementerian terkait lainnya untuk bergerak bersama-sama mencapai swasembada garam," jelasnya.

Perpres ini tambahnya, disusun karena ada arahan Presiden pada rapat terbatas Februari lalu yaitu untuk membuat industri garam terintegrasi. Selain itu, Perpres tersebut juga mengakomodir Rencana Aksi yang menjadi program Kementerian/Lembaga terkait pada tahun 2020 hingga 2024 melalui pengembangan Sentra Ekonomi Garam Rakyat (SEGAR).

"Isi pokok dari RAN Perpres ini mecoba mensinkronkan program-program dari setiap Kementerian/Lembaga terkait yang terlibat dalam urusan pergaraman ini. Dan KKP terlibat dalam membuat Sentra Ekonomi Garam Rakyat (SEGAR). SEGAR Ini mencoba mengintegrasikan urusan hulu dari proses produksi sampai proses pemasaran pada level lokal," terangnya.

Lebih lanjut Huda menjelaskan SEGAR ini disusun dalam level provinsi dengan ilustrasi konsep yaitu Integrasi lahan, Institusionalisasi Petambak, dan Integrasinya dengan Industrialisasi Garam Rakyat. Sehingga menurut Huda, dampak yang diharapkan adalah peningkatan mutu garam lokal, peningkatan pendapatan petambak, peningkatan pendapatan negara, tumbuhnya bisnis turunannya, dan tumbuhnya ekonomi lokal di sentra garam.

Merdeka.com

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemerintah Bentuk Tim Percepatan Pengembangan Vaksin COVID-19

Posted: 10 Jun 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Pemerintah melalui Kementerian Riset dan Teknologi/Badan Riset Nasional (Kemenristek/BRIN) membentuk Tim Percepatan Pengembangan Vaksin COVID-19. Kepala Gugus Tugas Ristek BRIN untuk COVID-19 Ali Ghufron Mukti menyampaikan, permohonan pembentukan Tim Percepatan Pengembangan Vaksin COVID-19 sudah diajukan kepada Presiden Joko Widodo, tim dapat ditetapkan melalui Keputusan Presiden.

"Saat ini, kami membentuk Tim Percepatan Pengembangan Vaksin COVID-19. Sudah diketahui juga oleh Pak Presiden. Melalui tim ini, kita bekerja bersama dan berkolaborasi mengembangkan vaksin COVID-19," ujar Ali saat sesi webinar Apa Kabar Vaksin COVID-19? kemarin (10/6/2020).

"Tim ini sudah ada kerja sama dengan Bio Farma, Kemenristek BRIN, Kementerian Kesehatan, dan ada dari Kementerian Badan Usaha Milik Negara juga."

Kolaborasi tim pengembangan vaksin COVID-19 juga dari para peneliti universitas dan lembaga penelitian, Badan Pengawas Obat dan Makanan serta Kalbe Farma.

Pengembangan Vaksin

Pengembangan vaksin COVID-19. (iStockphoto)
Pengembangan vaksin COVID-19. (iStockphoto)

Pengembangan jenis vaksin mRNA tengah menjadi salah satu fokus Tim Percepatan Pengembangan Vaksin COVID-19.  Pengembangan vaksin MRNA untuk COVID-19 sedang diteliti para peneliti di dunia dan termasuk cepat memasuki uji klinis.

"Kita kerja sama kaitannya dengan pengembangan vaksin mRNA. yang mana dikembangkan dengan pendekatan protein rekombinan. Kemudian kami sudah ada kerjasama dengan Sinovac Biotech Ltd, yang mana vaksinnya termasuk dalam virus yang dimatikan (inactivated)," lanjut Ali, yang juga Staf Ahli BRIN.

Ia menyebut, pengembangan vaksin COVID-19 tidak hanya masalah perlombaan global, tetapi juga masalah alih teknologi. Dan bukan menjadi objek potensial market teknologi.

"Yang pasti, jangan sampai kita menjadi objek potensial market teknologi, melainkan fokus pada teknologi pengembangan," ujar Ali.

Tren mRNA

Tren vaksin mRNA. (iStockphoto)
Tren vaksin mRNA. (iStockphoto)

Wakil Menteri BUMN Budi Gunadi Sadikin menambahkan, vaksin MRNA untuk COVID-19 sedang tren. Upaya pengembangan vaksin mRNA pun terus dilakukan.

"Kalau saya baca sekilas, ya baru dua minggu saya belajar bahwa yang sekarang lagi nge-tren dan paling cepat adalah vaksin yang namanya MrNa. Itu vaksin yang lagi uji klinis di Amerika, yang dikembangkan perusahaan farmasi Moderna," tambahnya.

"Untuk vaksin, kami juga upayakan pengembangan dengan secepat-cepatnya. Yang saya bisa lakukan adalah mendorong teman-teman di BRIN agar bisa bekerjasama sama dengan teman-teman yang punya akses ke orang-orang Indonesia yang lagi melakukan riset di bidang mrNa."

Simak Video Menarik Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Samsung Rilis One UI 2.1 untuk Galaxy Note 9

Posted: 10 Jun 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Samsung dilaporkan merilis One UI 2.1 untuk Galaxy Note 9. Pembaruan software ini hadir dengan nomor N960FXXU5ETF5.

Dilansir GSM Arena, Kamis (11/6/2020), pembaruan ini memiliki ukuran 1.2GB, dan membawa beberapa fitur dari seri Galaxy S20. Galaxy Note 9 merupakan flagship Samsung pada 2018.

Penambahan utama yang hadir dengan versi terbaru One UI ini adalah mode Single Take, Pro video, dan AR Zone di aplikasi kamera. Selain itu juga ada fitur Quick Share.

Peluncuran software ini diprediksi dilakukan secara bertahap. Pengguna di Jerman dilaporkan sudah mendapatkan pembaruan tersebut. One UI 2.1 disebut juga akan meluncur untuk Samsung Galaxy S9 dan S9+.

Galaxy Fold 2 Tak Akan Bisa Pakai S-Pen?

Dian Sastrowardoyo memegang Samsung Galaxy Z Flip Mirror Purple di San Francisco, California, Amerika Serikat. Foto: Dokumen Pribadi Dian Sastrowardoyo
Dian Sastrowardoyo memegang Samsung Galaxy Z Flip Mirror Purple di San Francisco, California, Amerika Serikat. Foto: Dokumen Pribadi Dian Sastrowardoyo

Lebih lanjut, informasi tentang Galaxy Fold 2 kembali muncul. Kali ini, smartphone tersebut dilaporkan tidak akan meluncur dengan dukungan S-Pen.

Galaxy Fold 2 sebelumnya disebut akan mendapatkan dukungan S-Pen. Namun, menurut laporan baru, keterbatasan teknis membuat hal tersebut tidak bisa dilakukan.

 

Penjelasan Masalah Teknis Galaxy Fold 2

Samsung memutuskan untuk menghilangkan dukungan S-Pen pada Galaxy Fold 2 disebabkan masalah daya tahan layar lipat.

Ketebalan layar Galaxy Note 10 yang mendukung S-Pen adalah 0,4mm, tapi Ultra Thin Glass (UTG) yang digunakan Galaxy Z Flip dan kemungkinan juga pada Galaxy Fold 2 adalah 0,03mm, sehingga tidak cukup bisa untuk mendukung S-Pen.

Sementara itu, Galaxy Fold 2 dilaporkan memiliki layar 120Hz, dan itu lebih tinggi daripada Galaxy Fold yang ada sekarang. Galaxy Fold 2 juga dilaporkan akan memiliki layar lebih besar dan resolusi lebih tinggi.

Sejauh ini belum ada konfirmasi dari pihak Samsung mengenai spesifikasi Galaxy Fold 2 yang beredar di ranah internet. Smartphone lipat tersebut dilporkan akan hadir pada 5 Agustus 2020.

(Din/Ysl)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3: Pengumuman Lucu di Kantor Saat Masuk Era New Normal

Posted: 10 Jun 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Meski pandemi Corona Covid-19 belum berakhir, sebagian besar masyarakat telah menjalani aktivitas seperti sedia kala. Sebagian para pekerja pun telah menjalani pekerjaanya dari kantor kembali.

Sebelumnya para pekerja kantoran telah menjalani Work From Home kurang lebih tiga bulan lamanya. Mulai pekan ini para pekerja kembali bekerja dari kantor dengan menjalani sejumlah protokol kesehatan.

Sejumlah protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah seperti memakai masker dan menjaga jarak fisik. Namun, masing-masing kantor menerapkan aturan masing-masing terkait protokol kesehatan.

Artikel tentang enam pengumuman nyeleneh di kantor saat masuk era new normal menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6, Liputan6.com. Disusul dengan artikel tentang golongan darah yang ternyata lebih kuat dalam melawan paparan virus Corona.

Sementara itu artikel ketiga terpopuler tentang terbang saat pandemi Corona, hindari duduk di kursi pesawat bagian ini.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. 6 Pengumuman Nyeleneh di Kantor Saat Masuk Era New Normal

foto: istimewa/brilio
foto: istimewa/brilio

 

Mulai dari mengecek suhu tubuh pekerja sebelum masuk ke kantor, mengenakan hand sanitizer, membersihkan meja dengan disinfektan dan lainnya.

Selengkapnya...

2. Golongan Darah Ini Ternyata Lebih Kuat dalam Melawan Paparan Virus Corona

ilustrasi virus corona covid-19/photo copyright by Shutterstock
ilustrasi virus corona covid-19/photo copyright by Shutterstock

Pada pandemi virus Corona yang masih belum reda ini, kita semua sadar akan kondisi spesifik yang mungkin membuat kita lebih rentan terhadap terinfeksi virus tersebut.

Patut Anda ketahui, memiliki beberapa kondisi seperti diabetes, tekanan darah tinggi, obesitas, dan penyakit tinggi dapat membuat penularan virus tersebut lebih berbahaya.

Namun, ada pula beberapa kondisi yang membuat Anda kurang berisiko terinfeksi virus Corona. Menurut penelitian yang baru-baru ini dipublikasikan, memiliki darah tipe O benar-benar dapat mengurangi risiko tertular virus tersebut.

Selengkapnya...

3. Terbang Saat Pandemi Virus Corona, Hindari Duduk di Kursi Pesawat Bagian Ini

Ilustrasi kabin pesawat terbang. (dok. pexels.com/Sourav)
Ilustrasi kabin pesawat terbang. (dok. pexels.com/Sourav)

Meski Menteri Perhubungan telah melonggarkan aturan, terbang dengan pesawat sesungguhnya masih berisiko. Menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC), sulit untuk melakukan jarak sosial yang direkomendasikan saat Anda berada di kabin sempit dalam pesawat.

Memang, beberapa maskapai telah menerbitkan aturan baru dengan kapasitas yang 50 persen, namun risiko tersebut bukannya tidak ada. Akan tetapi, bila Anda benar-benar harus bepergian dengan pesawat di tengah pandemi virus Corona ini, ada bagian kursi yang Anda hindari.

Selengkapnya...

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Menkop UKM Tinjau Pasar Tradisional Cempaka Putih

Posted: 10 Jun 2020 09:00 PM PDT

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Teten Masduki meninjau pedagang Pasar Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (11/6/2020). Kunjungan Menkop UKM tersebut untuk mengecek kondisi perdagangan pasar saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Teten Masduki meninjau pedagang Pasar Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (11/6/2020). Kunjungan Menkop UKM tersebut untuk mengecek kondisi perdagangan pasar saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Teten Masduki meninjau pedagang Pasar Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (11/6/2020). Kunjungan Menkop UKM tersebut untuk mengecek kondisi perdagangan pasar saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Teten Masduki meninjau pedagang Pasar Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (11/6/2020). Kunjungan Menkop UKM tersebut untuk mengecek kondisi perdagangan pasar saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Teten Masduki meninjau pedagang Pasar Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (11/6/2020). Kunjungan Menkop UKM tersebut untuk mengecek kondisi perdagangan pasar saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Teten Masduki meninjau pedagang Pasar Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (11/6/2020). Kunjungan Menkop UKM tersebut untuk mengecek kondisi perdagangan pasar saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Teten Masduki meninjau pedagang Pasar Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (11/6/2020). Kunjungan Menkop UKM tersebut untuk mengecek kondisi perdagangan pasar saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Teten Masduki meninjau pedagang Pasar Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (11/6/2020). Kunjungan Menkop UKM tersebut untuk mengecek kondisi perdagangan pasar saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Teten Masduki meninjau pedagang Pasar Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (11/6/2020). Kunjungan Menkop UKM tersebut untuk mengecek kondisi perdagangan pasar saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Teten Masduki meninjau pedagang Pasar Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (11/6/2020). Kunjungan Menkop UKM tersebut untuk mengecek kondisi perdagangan pasar saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Teten Masduki meninjau pedagang Pasar Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (11/6/2020). Kunjungan Menkop UKM tersebut untuk mengecek kondisi perdagangan pasar saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Teten Masduki meninjau pedagang Pasar Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (11/6/2020). Kunjungan Menkop UKM tersebut untuk mengecek kondisi perdagangan pasar saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Teten Masduki meninjau pedagang Pasar Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (11/6/2020). Kunjungan Menkop UKM tersebut untuk mengecek kondisi perdagangan pasar saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Teten Masduki meninjau pedagang Pasar Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (11/6/2020). Kunjungan Menkop UKM tersebut untuk mengecek kondisi perdagangan pasar saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Teten Masduki meninjau pedagang Pasar Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (11/6/2020). Kunjungan Menkop UKM tersebut untuk mengecek kondisi perdagangan pasar saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Teten Masduki meninjau pedagang Pasar Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (11/6/2020). Kunjungan Menkop UKM tersebut untuk mengecek kondisi perdagangan pasar saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Teten Masduki meninjau pedagang Pasar Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (11/6/2020). Kunjungan Menkop UKM tersebut untuk mengecek kondisi perdagangan pasar saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Teten Masduki meninjau pedagang Pasar Cempaka Putih, Jakarta, Kamis (11/6/2020). Kunjungan Menkop UKM tersebut untuk mengecek kondisi perdagangan pasar saat PSBB Transisi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Deretan Foto Anjing Ikut Aksi Lawan Rasisme

Posted: 10 Jun 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Saat ini aksi melawan rasisme sedang sering dilakukan. Tetapi tidak hanya manusia saja yang melawan rasisme. Hewanpun juga ikut, seperti anjing-anjing ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

MU Ambisius Sikat Tottenham Hotspur

Posted: 10 Jun 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Manchester - Manchester United (MU) akan menjamu Tottenham Hotspur pada laga pertama Liga Inggris usai bergulir lagi. Bek MU, Luke Shaw menegaskan, timnya ambisius menang di laga itu demi melanjutkan tren bagus sebelum kompetisi berhenti.

"Sebelum karantina, kami telah membangun momentum. Sebelas laga tidak terkalahkan dan kami bermain baik," kata Shaw seperti dilansir Sportskeeda.

Ya, MU sukses tampil tidak terkalahkan dalam 11 laga terakhir mereka. Rentetan hasil positif itu membuka jalan Shaw dkk. untuk finis di zona Liga Champions.

Sayangnya tren apik itu terhenti lantaran pandemi virus corona covid-19. Sebelum resmi akan bergulir lagi, MU dan klub Liga Inggris lainnya harus mengarantina diri selama tiga bulan untuk mencegah penularan virus.

MU sendiri berada di peringkat ke-5 klasemen Liga Inggris dengan 45 poin. Dari 29 pertandingan, Setan Merah mengantongi 12 kemenangan, 9 hasil imbang, dan 8 kali kalah.

MU sedang bersaing memperebutkan satu tempat di Liga Champions musim depan. Untuk mendapat tiket itu, MU paling tidak harus menggeser Chelsea yang duduk di peringkat ke-4.

 

Perlu Diulangi

Manchester United. (AP/Kerstin Joensson)
Manchester United. (AP/Kerstin Joensson)

Shaw mengatakan, MU hanya perlu mengulagi performa apik itu saat menjamu Tottenham. Menurutnya, performa tim secara keseluruhan sudah bagus.

"Kami tidak hanya mencetak gol, tetapi secara pertahanan, setiap pemain melakukan pekerjaannya, tidak kebobolan dan pertahanan kami sulit ditembus. Kami hanya perlu mengingat yang kami lakukan sebelumnya," kata Shaw mengakhiri.

 

Jadwal Liga Inggris

Kamis (18/6/2020)

00.00 WIB Aston Villa v Sheffield United

02:15 WIB Man City v Arsenal

Sabtu (20/6/2020)

00.00 WIB Norwich City v Southampton

02:15 WIB Tottenham Hotspur v Manchester United

18:30 WIB Watford v Leicester City

21:00 WIB Brighton & Hove Albion v Arsenal

23:30 WIB West Ham v Wolves

Minggu (21/6/2020)

01:45 WIB AFC Bournemouth v Crystal Palace

20:00 WIB Newcastle United v Sheffield United

22:15 WIB Aston Villa v Chelsea

23:00 WIB Everton v Liverpool

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dapat Wangsit, Dorce Gamalama Sebut Nagita Slavina Segera Hamil Lagi

Posted: 10 Jun 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Keinginan Dorce Gamalama menjadi sopir pribadi Raffi Ahmad akhirnya terwujud. Mulai Rabu (10/6/2020), Dorce Gamalama sudah bekerja dan diberikan kamar pribadi di Rumah Andara tempat tinggal Raffi Ahmad.

Dorce Gamalama menjelaskan, bukan sembarangan ia ingin menjadi sopir Raffi Ahmad. Ia mengaku mendapat wangsit untuk menyampaikan sesuatu kepada Raffi Ahmad, yang ia dapat lewat mimpi saat Ramadan 2020.

Hal itu diucapkan Dorce Gamalama melalui kanal YouTube Melaney Ricardo, yang diunggah 9 Juni 2020."Kenapa sama Raffi? Kenapa enggak sama lo? Kenapa enggak sama yang lain? Yang ada di pikiran gue itu cuma Raffi dan Gigi (Nagita Slavina)," kata Dorce Gamalama kepada Melaney Ricardo.

"Tapi, kalau dia enggak paham nanti, ya, enggak apa-apa," Dorce Gamalama melanjutkan dalam video berjudul EXCLUSIVE! BUNDA DORCE "H4R4M KALAU GUE NERIMA UANG RAFFI AHMAD!" @Dorce TUBE.

Langgeng

Dorce Gamalama saat mendatangi kediaman Raffi Ahmad
Dorce Gamalama saat mendatangi kediaman Raffi Ahmad

Meski tidak menjelaskan pesan apa yang akan disampaikan kepada Raffi Ahmad, Dorce Gamalama menilai rumah tangga Raffi Ahmad dengan Nagita Slavina akan langgeng. Apalagi Gigi, sapaan akrab Nagita Slavina, adalah sosok istri yang baik dan tidak macam-macam kepada suami.

"Kalau rumah tangga, Insyaallah, karena Gigi bisa imbangin dia, ya, dan Gigi itu perempuan yang enggak ngaprak. Maksudnya enggak suka buka handphone orang meskipun itu suaminya sendiri," ujar Dorce Gamalama.

Gigi Hamil

Curhatan Dorce Gamalama yang Ingin Bekerja Dengan Raffi Ahmad. (Sumber: Instagram.com/dg_kcp)
Curhatan Dorce Gamalama yang Ingin Bekerja Dengan Raffi Ahmad. (Sumber: Instagram.com/dg_kcp)

Tak hanya itu, Dorce Gamalama menyebut kalau dalam waktu dekat ini Gigi akan hamil. Meskipun sebelumnya Gigi pernah mengalami keguguran.

"Dan soal anak, mereka juga sudah bagi dua bagaimana sayang dengan anaknya karena memang dalam waktu dekat ini, insyaallah, Gigi akan hamil," tutur Dorce Gamalama.

Doa

Dorce Gamalama saat mendatangi kediaman Raffi Ahmad
Dorce Gamalama saat mendatangi kediaman Raffi Ahmad

Kendati demikian, Dorce Gamalama tidak bisa memastikan apakah ucapannya itu akan benar terjadi atau tidak.

"Ya, kalau gue ngomong gitu, kan, hak gue, dong. Terjadi atau enggaknya, itu urusan Tuhan. Doa, kita, kan, doakan yang baik-baik," pungkas Dorce Gamalama.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Bruno Fernandes, Gelandang Paling Berharga di Dunia

Posted: 10 Jun 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Fernandes pun menjadi gelandang paling bernilai di dunia sepak bola saat ini. Fernandes mengungguli pemain muda Chelsea Mason Mount yang ada di urutan dua.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bertambah Lagi, 12 Pedagang di Pasar Rawasari Positif Covid-19

Posted: 10 Jun 2020 08:57 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sebanyak 12 pedagang di Pasar Rawasari atau biasa dikenal sebagai Pasar Rawa Kerbau, Jakarta Pusat, positif terpapar Covid-19 berdasarkan tes usap sehingga total pedagang yang positif virus corona ​​​di pasar itu menjadi 14 orang.

"Jadi benar ada 14 sekarang pedagang di Pasar Rawasari (Pasar Rawa Kerbau) yang positif Covid-19. Itu secara keseluruhan. Jadi yang di swab test hari Kamis (5/6/2020) ditemukan positif 1, Jumat (6/6/2020) positif 1, lalu Senin (8/6/2020) 12 orang," kata Kepala Puskesmas Kecamatan Cempaka Putih, Dicky Alasdik, Kamis (11/6/2020).

Hasil 14 pedagang positif Covid-19 itu berasal dari 202 orang yang menjalani tes usap di Puskesmas Kecamatan Cempaka Putih sebagai langkah deteksi kasus positif Covid-19.

Dari 14 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Pasar Rawa Kerbau itu baik jumlah pedagang yang berdomisili di Cempaka Putih maupun di luar Cempaka Putih memiliki perbandingan yang hampir sama.

"Ada yang domisilinya di luar Cempaka Putih, ada pedagang yang domisilinya di Cakung. Kita koordinasi dengan Puskesmas Kecamatan di domisili mereka. Untuk penanganan lebih lanjut biar petugas medis di lokasi mereka tinggal saja," kata Dicky seperti dikutip Antara.

Meski positif Covid-19, mereka tidak memiliki gejala sebagaimana disebut sebagai Orang Tanpa Gejala (OTG).

"Mereka kami swab test pada saat benar-benar lagi berdagang, lagi pada santai, jadi memang tanpa gejala. Mereka juga kan nggak sadar, tiba-tiba positif," kata Dicky.

Memilih Isolasi Mandiri

Dicky mengatakan, para pedagang yang berdomisili di Cempaka Putih memilih untuk melakukan isolasi mandiri sehingga tidak ada yang dirujuk ke RSD Wisma Atlet.

"Dengan catatan kami terus awasi, Satgas Covid-19 di tingkat RT/RW yang melakukan pengawasan. Itu (Pengawasan) kan nanti berhubungan juga untuk penyaluran bantuan makanan dari Sudin Sosial karena mereka isolasi mandiri otomatis nggak boleh keluar rumah," kata Dicky.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Morientes: Lautaro Martinez Pas Buat Real Madrid atau Barcelona

Posted: 10 Jun 2020 08:55 PM PDT

Madrid - Rencana Barcelona dan Real Madrid untuk membeli Lautaro Martinez didukung Fernando Morientes. Legenda Real Madrid itu percaya Martinez pas untuk menambah kekuatan kedua tim.

Berhasil mencetak 16 gol dan empat assist dari 31 laga bersama Inter Milan pada musim ini, membuat penyerang Timnas Argentina itu diburu klub-klub top Eropa, satu di antaranya adalah Barcelona.

El Barca sebelumnya sempat berupaya meminang Martinez dari Inter Milan pada bursa transfer Januari 2020. Namun, rencana itu tak mendapatkan lampu hijau dari manajemen I Nerazzurri.

Meski begitu, Barcelona tak menyerah begitu saja. Apalagi, Los Cules butuh pemain seperti Lautaro Martinez untuk menjadi suksesor Luis Suarez, sekaligus duet Lionel Messi di lini serang.

Namun, Barcelona keberatan dengan nilai transfer sang striker yang mencapai angka 111 juta euro (Rp 1,7 miliar). Skuat Catalan akan coba menawarkan opsi barter pemain plus uang kepada Inter, demi mendapatkan Lautaro Martinez.

Di sisi lain, Inter Milan siap melepas sang striker ke Barca. Namun syaratnya, Barcelona harus memenuhi klausul pelepasan Lautaro Martinez, dan bukan dengan barter pemain.

Meski belum mencapai kesepakatan dengan I Nerazzurri, Barcelona kabarnya sudah mendapatkan tanda tangan Martinez. Kabarnya, sang pemain sepakat membela El Barca hingga lima musim ke depan, dan mendapatkan bayaran 12 juta euro (Rp 190 miliar) plus bonus per tahun.

 

Cocok dengan Barcelona atau Real Madrid

Penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez, tampak kecewa usai ditahan imbang Slavia Praha pada laga Liga Champions di Stadion Giuseppe Meazza, Selasa (17/9/2019). Kedua tim bermain imbang 1-1. (AP/Antonio Calanni)
Penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez, tampak kecewa usai ditahan imbang Slavia Praha pada laga Liga Champions di Stadion Giuseppe Meazza, Selasa (17/9/2019). Kedua tim bermain imbang 1-1. (AP/Antonio Calanni)

Fernado Morientes menilai Lautaro Martinez merupakan pemain berkualitas dan akan cocok bermain di Barcelona ataupun Real Madrid. Morientes yakin, pemain berusia 22 tahun tersebut tidak akan kesulitan beradaptasi dengan gaya bermain klub manapun.

"Di Spanyol, kami beruntung dapat menikmati pemain dan pelatih hebat asal Argentina. Mereka memiliki gen kompetitif yang sangat sulit ditemukan di mana pun di dunia," kata Morientes.

"Barcelona sangat tertarik untuk membelinya, tetapi ada juga pembicaraan tentang Real Madrid meskipun saya lebih memikirkan Barca," lanjutnya.

"Dia adalah pemain yang sangat menarik bagi kedua tim. Dia memiliki visi permainan yang sangat bagus. Dia adalah salah satu penyerang terbaik di dunia saat ini, dan saya menilai di bisa masuk ke tim mana pun," tuturnya.

Sumber: Sportskeeda

Disadur dari: Bola.com (penulis Rizki H, published 10/6/2020)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Potret Dinda Mahira dengan Warna Rambut Baru, Cantik Memesona

Posted: 10 Jun 2020 08:50 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Industri hiburan Tanah Air memang kerap mencuri perhatian publik. Penampilan dan gaya rambut selebriti tak jarang menjadi sorotan warganet. Tak sedikit selebriti yang tampil dengan warna rambut yang curi perhatian. Salah satu selebriti yang baru-baru ini mengunggah warna rambut terbarunya adalah Dinda Mahira. 

Nama Dinda Mahira tentu sudah tidak asing di telinga masyarakat Indonesia. Selebriti cantik ini memulai debut karirnya pada tahun 2018 ketika berperan Gebby dalam sinetron Makhluk Manis Dalam Bis. Namanya semakin melambung setelah memerankan tokoh Shafira dalam sinetron Topeng Kaca bersama Aisyah Aqillah dan Athalla Naufal.

Pemeran Yulia dalam sinetron Kisah Cinta Anak Tiri ini berhasil menarik perhatian dengan kepiawaiannya dalam berakting. Dalam akun Instagram miliknya, artis kelahiran 17 November 2003 ini kerap mengunggah potret dirinya dengan gaya rambut dan penampilan yang mencuri perhatian. 

Baru-baru ini, artis berusia 16 tahun mengunggah potret dirinya dengan warna rambut baru. Penampilan baru selebriti muda kelahiran Palembang ini sukses membuat pangling warganet. Tak sedikit warganet yang membubuhkan pujian di kolom komentar postingan Dinda tersebut.

Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang potret selebriti cantik Dinda Mahira dengan warna rambut baru, Kamis (11/6/2020).

1. Ini penampilan Dinda Mahira dengan warna rambut barunya. Dinda semakin mencuri perhatian dengan penampilannya ini.

Potret Dinda Mahira dengan Warna Rambut Baru. (Sumber: Instagram.com/dindaaaaa.17)
Potret Dinda Mahira dengan Warna Rambut Baru. (Sumber: Instagram.com/dindaaaaa.17)

2. Pesona artis berusia 16 tahun ini sukses membuat pangling dengan perpaduan warna rambut yang hitam dan merah.

Potret Dinda Mahira dengan Warna Rambut Baru. (Sumber: Instagram.com/dindaaaaa.17)
Potret Dinda Mahira dengan Warna Rambut Baru. (Sumber: Instagram.com/dindaaaaa.17)

3. Sebelumnya, Dinda Mahira selalu terlihat tampil dengan rambut hitamnya yang indah.

Potret Dinda Mahira dengan Warna Rambut Baru. (Sumber: Instagram.com/dindaaaaa.17)
Potret Dinda Mahira dengan Warna Rambut Baru. (Sumber: Instagram.com/dindaaaaa.17)

4. Pemeran Yulia dalam sinetron Kisah Cinta Anak Tiri ini semakin memancarkan pesona dengan rambutnya yang digerai.

Potret Dinda Mahira dengan Warna Rambut Baru. (Sumber: Instagram.com/dindaaaaa.17)
Potret Dinda Mahira dengan Warna Rambut Baru. (Sumber: Instagram.com/dindaaaaa.17)

5. Tak sedikit warganet yang memuji warna rambut terbaru artis kelahiran Palembang, Sumatera Selatan ini.

Potret Dinda Mahira dengan Warna Rambut Baru. (Sumber: Instagram.com/dindaaaaa.17)
Potret Dinda Mahira dengan Warna Rambut Baru. (Sumber: Instagram.com/dindaaaaa.17)

6. Dalam akun Instagram miliknya, Dinda kerap mengunggah potret dirinya dengan penampilan dan gaya rambut yang curi perhatian.

Potret Dinda Mahira dengan Warna Rambut Baru. (Sumber: Instagram.com/dindaaaaa.17)
Potret Dinda Mahira dengan Warna Rambut Baru. (Sumber: Instagram.com/dindaaaaa.17)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Solskjaer Beri Sinyal soal Posisi Pogba dan Bruno Fernandes di Manchester United

Posted: 10 Jun 2020 08:45 PM PDT

Manchester - Duet Paul Pogba dan Bruno Fernandes tampaknya akan jadi andalan manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, saat Premier League kembali bergulir bulan ini. 

Teka-teki peran Paul Pogba dan Fernandes menarik perhatian publik dan juga suporter Setan Merah. Kedua pemain kemungkinan akan bermain bersama untuk kali pertama di lini tengah MU. 

Saat Fernandes gabung Manchester United pada bursa transfer Januari 2020, Pogba sedang menepi karena cedera. Keduanya bahkan belum sempat bermain bersama saat liga dihentikan akibat pandemi virus corona. Kini, kans kedua gelandang bermain bersama sangat terbuka karena Pogba sudah pulih dari cedera. 

Dalam sesi latihan di Carrington, Solskjaer sudah memberikan sinyal posisi untuk Pogba maupun Fernandes. Pogba akan diberi posisi nomor 10, atau bermain lebih menyerang di depan Fernandes. 

Artinya, Paul Pogba akan beroperasi di belakang striker utama Manchester United. Dia akan mendapat sokongan dari Fernandes yang diplot di belakangnya, sebagai playmaker, atau posisi nomor 8. 

Solskjaer belum benar-benar memberikan pernyataan resmi tentang posisi untuk Paul Pogba dan Fernandes, Namun, ada sinyal kuat dia akan menurunkan kedua gelandang itu secara bersamaan, dengan harapan lini tengah menjadi lebih kuat dan atraktif.  

 

Pertahankan Duet Pogba dan Fernandes

Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes (MU) (LINDSEY PARNABY / AFP)
Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes (MU) (LINDSEY PARNABY / AFP)

Jika duet Bruno Fernandes dan Paul Pogba berjalan mulus dan berimbas positif pada hasil tim, Solskjaer kemungkinan akan mempertahankan duet tersebut untuk musim depan. Artinya, Pogba tidak bakal dilego ke klub mana pun. 

Masa depan Paul Pogba di Old Trafford sudah menjadi spekulasi sejak musim lalu. Pemain Prancis itu dihubungkan dengan kepindahan ke Juventus dan Real Madrid. 

Rumor tersebut makin berembus kencang setelah Bruno Fernandes tampil moncer saat tiba di Old Trafford Januari lalu. Posisi Pogba diprediksi akan tergusur. 

Meski Pogba kembali dikaitkan dengan Real Madrid dan Juventus, Solskjaer berulang kali menegaskan ingin mempertahankan sang gelandang.  

"Paul adalah pemain kami dan dia punya dua tahun sisa kontrak. Ada opsi tambahan satu tahun, jadi Anda bisa menyebut Paul tetap di sini," kata Solskjaer pada Maret 2020. 

Sumber: The Sun

Disadur dari: Bola.com (penulis/editor, Yus Mei Sawitri, published 11/6/2020)

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Peringatan Setahun Protes Hong Kong, Demonstran Disemprot Gas Air Mata

Posted: 10 Jun 2020 08:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Setahun dalam peringatan protes di Hong Kong sekelompok pengunjuk rasa dan jurnalis terlibat konflik dengan polisi. Sehingga mengakibatkan polisi menyemprotkan gas air mata ke arah pengunjuk rasa.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Paris Peace Forum 2020, Wadah Proyek Kreatif yang Berani Tawarkan Solusi bagi Dunia

Posted: 10 Jun 2020 08:44 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Paris Peace Forum (PPF) pertama kali muncul pada tahun 2018 sebagai pendukung multilateralisme dan katalisator bagi gerakan kolektif global. PPF menawarkan untuk memberikan solusi bagi tantangan dan masalah paling mendesak di dunia.

Pandemi COVID-19 semakin menegaskan komitmen PPF untuk berpikir ke depan, membuka jalan bagi komunitas global untuk merespons COVID-19, dan yang paling penting, membentuk lanskap multilateralisme di dunia pasca-COVID-19.

Untuk acara ketiga Paris Peace Forum pada November 2020, Sekretariat PPF sedang mencari proyek dan inisiatif dari seluruh dunia yang telah menangani krisis COVID-19. Sekretariat PPF secara khusus mencari mereka yang proyeknya dapat meningkatkan ketahanan kolektif dan membangun dunia yang lebih kuat dan berkelanjutan.

Dalam konteks ini, mereka yang menangani masalah-masalah berikut ini sangat setuju untuk diterapkan: tata kelola kesehatan; penggunaan dan pengaturan alat serta platform digital untuk merespons krisis; dan dukungan masyarakat sipil dan aktivitas ekonomi di masa pandemi.

Selain solusi terkait COVID-19, Sekretariat PPF juga mempertimbangkan proyek-proyek lain yang menangani berbagai masalah dalam pembangunan berkelanjutan, perubahan iklim dan lingkungan, pendidikan, dan kesetaraan gender. Proyek dan inisiatif yang dipilih akan memiliki peluang unik untuk menerima mekanisme dukungan proyek dari Komite Peningkatan PPF.

Komunitas Kebijakan Luar Negeri Indonesia (FPCI) sebagai salah satu anggota pendiri PPF dipercaya untuk memperkenalkan semangat Forum di Indonesia dan kawasan Asia Tenggara yang lebih luas. Maka dari itu, FPCI pun menggelar diskusi virtual bertajuk "The Road to Paris Peace Forum 2020: Calling for Innovative Projects in Response to a COVID-19 World" pada Rabu 10 Juni 2020. 

"Kegiatan yang akan kita laksanakan pada bulan November 2020 akan memberi kesempatan secara kolektif untuk membangun dunia yang lebih berkelanjutan," ujar Olivier Chambard selaku Duta Besar Prancis untuk Indonesia. 

Ia kemudian menambahkan bahwa PPF merupakan salah satu bentuk upaya dalam mengatasi masalah di tengah pandemi COVID-19 terlebih kebutuhan untuk berkoordinasi, kebutuhan untuk berkooperasi, serta kebutuhan untuk solidaritas. 

"Kami mencari para organisasi non-pemerintah yang dapat menanggulangi masalah-masalah tersebut," tambah Chambard. 

Selesaikan Berbagai Masalah

Duta Besar RI untuk Prancis, Armanatha Christiawan Nasir.
Duta Besar RI untuk Prancis, Armanatha Christiawan Nasir.

Dalam kesempatan yang sama, Duta Besar RI untuk Prancis yakni Armanatha Christiawan Nasir juga berpartisipasi. Ia mengatakan bahwa acara ini merupakan salah satu bentuk inovatif untuk menyelesaikan permasalahan dan tantangan yang dihadapi dunia.

"Saya melihat cara unik tentang bagaimana acara ini dapat membawa orang-orang yang memiliki pikiran terbuka dari latar belakang yang beragam, yang siap untuk menangani tantangan lokal dan global," ujar Dubes Armanatha. 

Masalah-masalah yang ia harapkan bisa ditangani oleh para peserta adalah seperti masalah lingkungan, perdamaian, ekonomi inklusif, pembangunan berkelanjutan dan pendidikan hingga pengembangan teknologi. 

"Forum ini menekankan pentingnya inovasi," tegas dubes yang karib disapa Tata.

Selain para duta besar, Direktur General PPF, yakni Justin Vaisse, juga ikut hadir dalam pertemuan virtual ini. 

"Indonesia sangat dikenal dengan baik dalam forum ini, salah satunya karena ibu Yenny Wahid yang ikut berkontribusi dalam memberikan masukan di kepanitiaan kami," ujar Justin Vaisse. 

Ia menyampaikan bahwa acara ini juga nantinya akan melibatkan sejumlah pemimpin dunia, seperti Presiden Vladimir Putin, Kanselir Angela Merkel hingga Ketua WHO Tedros Adhanom. 

Seperti disebutkan oleh Justin Vaisse, Yenny Wahid pun ikut hadir dalam pertemuan ini. Sebagai salah satu penasihat dalam Paris Peace Forum, ia menyampaikan bahwa acara ini terbuka untuk siapa saja yang punya kapasitas dalam kriteria tersebut. 

"Acara ini berorientasi pada aksi nyata, karena nantinya akan berinteraksi langsung dengan banyak pihak," ujar Yenny Wahid. 

Pengalaman Salah Satu Peserta

Yasir Sani dari Organisasi Program Peduli Indonesia pada Paris Peace Forum 2019.
Yasir Sani dari Organisasi Program Peduli Indonesia pada Paris Peace Forum 2019.

Yasir Sani, merupakan salah satu peserta Paris Peace Forum tahun lalu dari Indonesia. Ia pun membagikan cerita dan pengalamannya dalam keikutsertaannya dalam forum tersebut. 

Proposalnya waktu itu memiliki tujuan untuk mendorong perdamaian untuk disiapkan tidak hanya di level yang rendah, tetapi juga hingga tingkat komunitas. 

Ia juga memberikan saran bagi para calon peserta forum ini pada tahun 2020 di bulan November mendatang.

"Untuk teman-teman yang ingin mencoba, mungkin jika ingin berpartisipasi dalam PPF akan sangat menguras energi karena tidak ada waktu untuk santai atau rekreasi tetapi betul-betul untuk berdiskusi dengan peserta lainnya di sana," ujar Sani. 

Ia menilai forum ini akhirnya menjadi wadah untuk saling berdiskusi antar peserta dari berbagai negara.  

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Persiapan Pilkada 2020, Dukcapil Tengah Perbarui Data Potensial Pemilih

Posted: 10 Jun 2020 08:43 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah menyatakan Pilkada 2020 tetap dilaksanakan 9 Desember nanti. Keputusan ini telah disetujui Komisi II DPR RI pada Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Mendagri dan KPU RI pada 27 Mei 2020.

Oleh karena itu, Dirjen Dukcapil Kemendagri Zudan Arif Fakrulloh tengah mempersiapkan Data Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4) tambahan. Hal ini dilakukan, mengingat jumlah daerah peserta Pilkada 2020 tercatat sebanyak 270 daerah.

"Sesuai kewenangan masing-masing, kita terus bekerja dan terus dorong masyarakat untuk aktif mengurus dokumen kependudukannya," ujar Zudan dalam pesan tertulisnya di Jakarta, Kamis (11/6/2020).

Zudan menjelaskan, DP4 tambahan nantinya diserahkan ke KPU. Sebagian tambahan terkait 309 kabupaten/kota yang akan melaksanakan pemilihan gubernur atau pilgub.

"Jadi Data DP4 tambahan yang kita serahkan ke KPU ada 309 kabupaten/kota. Sebagai tambahan data pemilihan gubernur yaitu sebanyak 48 kabupaten/kota," Zudan meandasi soal Pilkada 2020.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: