Selasa, 24 April 2018

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Dihajar Liverpool, Sejarah Tak Memihak AS Roma

Posted: 24 Apr 2018 10:30 PM PDT

Liverpool menundukkan AS Roma 5-2 dalam leg pertama semifinal Liga Champions di Anfield, Rabu (25/4/2018) dini hari WIB. Situasi ini membuat Liverpool lebih diunggulkan.

AS Roma harus menang 3-0 ketika menjamu The Reds di leg kedua semifinal Liga Champions di Stadion Olimpico, Kamis (3/5) WIB pekan mendatang. Tapi, pelatih AS Roma, mengusung optimisme bisa menghajar Liverpool tiga gol tanpa balas di Olimpico.

Apalagi, AS Roma berbekal pengalaman sebelumnya di laga perempat final Liga Champions melawan Barcelona. Di leg pertama, Edin Dzeko dan kawan-kawan takluk 1-4 dari Blaugrana di Camp Nou, tapi AS Roma lolos ke semifinal usai menang 3-0 di leg kedua yang berlangsung di Olimpico.

Tapi, seperti dilansir situs resmi UEFA, optimisme AS Roma harus berlawanan dengan sejarah di semifinal Liga Champions. Sebab, sejarah tak mencatat ada tim yang mampu bangkit dari ketertinggalan tiga gol di laga leg pertama semifinal Liga Champions dan kemudian lolos ke final.

Kondisi sekarang berpihak pada Liverpool untuk melaju ke partai puncak Liga Champions. Sebab, sejak format kandang-tandang diterapkan di laga semifinal mulai musim 1994-1995, enam tim melangkah ke final setelah lebih dulu unggul agregat sekurang-kurangnya tiga gol pada leg pertama.

Pertama kali situasi ini terjadi pada semifinal Liga Champions 1997-1998, di mana Juventus menang 4-1 atas AS Monaco di leg pertama. Di leg kedua, Monaco hanya menang 3-2, sehingga keunggulan agregat membuat Juventus ke final.

Barcelona Dua Kali Terlibat

Pemain AS Roma,  Radja Nainggolan mengendalikan bola dikawal pemain Liverpool, Jordan Henderson pada laga leg pertama semifinal Liga Champions 2017-2018 di Anfield, Selasa (24/4). AS Roma kalah telak dengan skor 2-5 dari Liverpool. (AP/Dave Thompson)

Situasi kedua terjadi di semifinal Liga Champions 1999-2000, ketika Valencia unggul 4-1 atas Barcelona di leg pertama. Di leg kedua, Barcelona menang 2-1 tapi tidak cukup meloloskan mereka dan Valencia berhasil berlaga di partai puncak.

Pada semifinal Liga Champions 2012-2013, Borussia Dortmund menaklukkan Real Madrid 4-1 di leg pertama. Dortmund mampu lolos ke final, kendati di leg kedua kalah 0-2 dari Real Madrid.

Di semifinal Liga Champions musim yang sama, Bayern Muenchen juga unggul 4-0 atas Barcelona di leg pertama. Barcelona malah kembali kalah 3-0 dari Bayern Munchen di leg kedua.

Berikut, pada semifinal Liga Champions musim 2014/2015, Barcelona mengalahkan Muenchen 3 -0 di laga leg pertama. Blaugrana lolos ke final meski kalah 2-3 di leg kedua.

 

Terjadi Musim Lalu

Pemain AS Roma,  Cengiz Under berebut bola dengan pemain Liverpool, Virgil Van Dijk pada laga leg pertama semifinal Liga Champions 2017-2018 di Anfield, Selasa (24/4). Liverpool mengalahkan AS Roma di kandang sendiri dengan skor 5-2. (AP/Dave Thompson)

Terakhir, di semifinal Liga Champions musim lalu, juara bertahan Real Madrid menang 3-0 di laga pertama atas rival sekotanya Atletico Madrid. Los Blancos tetap lolos ke final walaupun kalah 1-2 di leg kedua.

Bila AS Roma mampu membalas defisit tiga gol mereka dari Liverpool, maka tim asuhan Eusebio Di Francesco akan mencetak sejarah. AS Roma wajib menang 3-0 atau 4-1 atas Liverpool di leg kedua jika ingin ke final.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Trump Bersihkan Ketombe Presiden Prancis

Posted: 24 Apr 2018 10:30 PM PDT

Secara mengejutkan, Donald Trump tiba-tiba saya menyentuh jas Macron untuk membersihkan apa yang diklaimnya ketombe.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sering Umbar Kemesraan, Kok Caisar Ogah Bahas Kekasih?

Posted: 24 Apr 2018 10:30 PM PDT

Caisar telah resmi bercerai dengan istrinya, Indadari, pada awal tahun. Tak lama berselang, Caisar dikabarkan tengah dekat dengan seorang wanita bernama Almaratu Intan.

Bahkan di media sosial, Caisar terkesan kerap mengumbar kemesraan dengan wanita tersebut. Ditemui di konferensi pers film The Secret: Suster Ngesot Urban Legend di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (24/4/2018), Caisar sempat ditanya mengenai kedekatannya dengan sang kekasih.

Namun sayang, Caisar terkesan menutup-nutupi hal tersebut. Ia malah berkilah ketimbang memberikan jawaban pasti terkait hubungannya dengan Almaratu Intan.

"Lagi dekat sama siapa? Sama Allah-lah pasti, salat," jawab Caisar.

Mengelak

Kekasih Caisar, Almaratu Intan. [foto: Instagram/almaratu_intan]

Dalam kesempatan itu, Caisar tampak hadir seorang diri. Saat ditanya mengapa sang kekasih tak mendampinginya, Caisar kembali mengelak.

"Sendirian saja, tadi habis di stasiun TV jadi langsung ke sini bareng teman-teman. Eneng siapa? Enengningnung nangningnung gitu?" ceplosnya.

Serius

Caisar dan Almaratu Intan [foto: Instagram/caisar_yang_belomsempurna]

Kendati demikian, ia meminta masyarakat agar memberikan doa bagi kelangsungan hubungan Caisar ke depannya. Ia tak menampik kalau dirinya memang ingin lebih serius dalam menjalani hubungan asmara.

Minta Doa

Caisar dan Almaratu Intan. [foto: Instagram/almaratu_intan]

"Ya doakan saja, pemirsa yang baik hati. Doakan terus yang terbaik saja gitu, saya juga niatin bagaimana menyempurnakan agama. Tetap kita kembali ke Allah, Dia kan suatu perencanaan yang terbaik," kata Caisar.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Bersama Ketua Inasgoc dan Persani, Menpora Buka Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15

Posted: 24 Apr 2018 10:30 PM PDT

Penari menampilkan tarian khas Aceh saat Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). Di ajang ini menjadi wadah bagi atlet Indonesia jelang laga di Asian Games 2018. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Penari menampilkan tarian khas Aceh saat Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). Di ajang ini menjadi wadah bagi atlet Indonesia jelang laga di Asian Games 2018. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Menpora, Imam Nahrawi (kiri) bersama Ketua INASGOC, Erick Thohir jelang membuka Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). 20 negera ambil bagian pada ajang ini. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Menpora, Imam Nahrawi (kiri) bersama Ketua INASGOC, Erick Thohir jelang membuka Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). 20 negera ambil bagian pada ajang ini. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Para atlet junior senam melakukan defile saat pembukaan Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). Di ajang ini, Indonesia menurunkan 10 atlet, lima putra dan lima putri. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Para atlet junior senam melakukan defile saat pembukaan Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). Di ajang ini, Indonesia menurunkan 10 atlet, lima putra dan lima putri. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Atlet senam junior Indonesia melakukan defile saat pembukaan Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). Di ajang ini wadah bagi atlet Indonesia jelang laga di Asian Games 2018. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Atlet senam junior Indonesia melakukan defile saat pembukaan Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). Di ajang ini wadah bagi atlet Indonesia jelang laga di Asian Games 2018. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Menpora, Imam Nahrawi (kanan) bersama Ketua Umum Persani, Ilya Avianti jelang membuka Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). 20 negera ambil bagian pada ajang ini. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Menpora, Imam Nahrawi (kanan) bersama Ketua Umum Persani, Ilya Avianti jelang membuka Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). 20 negera ambil bagian pada ajang ini. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Para atlet junior senam saat pembukaan Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). Di ajang ini, Indonesia menurunkan 10 atlet, lima putra dan lima putri. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Para atlet junior senam saat pembukaan Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). Di ajang ini, Indonesia menurunkan 10 atlet, lima putra dan lima putri. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Perwakilan atlet membacakan sumpah dan janji atlet saat pembukaan Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). Di ajang ini, Indonesia menurunkan 10 atlet, lima putra dan lima putri. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Perwakilan atlet membacakan sumpah dan janji atlet saat pembukaan Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). Di ajang ini, Indonesia menurunkan 10 atlet, lima putra dan lima putri. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Menpora, Imam Nahrawi memberi sambutan pembuka Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). 20 negera ambil bagian pada ajang ini dengan total kontingen 286 orang. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Menpora, Imam Nahrawi memberi sambutan pembuka Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). 20 negera ambil bagian pada ajang ini dengan total kontingen 286 orang. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Menpora, Imam Nahrawi menyalami atlet Indonesia usai membuka Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). 20 negera ambil bagian pada ajang ini dengan total kontingen 286 orang. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Menpora, Imam Nahrawi menyalami atlet Indonesia usai membuka Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). 20 negera ambil bagian pada ajang ini dengan total kontingen 286 orang. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Menpora, Imam Nahrawi menyalami atlet Indonesia usai membuka Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). 20 negera ambil bagian pada ajang ini dengan total kontingen 286 orang. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Menpora, Imam Nahrawi menyalami atlet Indonesia usai membuka Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). 20 negera ambil bagian pada ajang ini dengan total kontingen 286 orang. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Menpora, Imam Nahrawi (keempat kiri) dan Ketua INASGOC, Erick Thohir (kedua kanan) menyalami Ketum Persani, Ilya Avianti saat membuka Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Menpora, Imam Nahrawi (keempat kiri) dan Ketua INASGOC, Erick Thohir (kedua kanan) menyalami Ketum Persani, Ilya Avianti saat membuka Kejuaraan Junior Senam Artistik Asia ke-15 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/4). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Latihan Membentuk Tubuh Ala Thor di Avengers: Infinity War Kurang dari 1 Jam

Posted: 24 Apr 2018 10:30 PM PDT

Salah satu superhero yang mungkin paling digilai penggemar (terutama wanita) dalam film Avengers: Infinity War adalah Thor. Dalam kehidupan nyata, pemeran tokoh dewa petir itu, Chris Hemsworth, juga digemari karena bentuk tubuhnya yang atletis.

Aktor asal Australia ini selalu terlihat bugar, sehat dan kuat karena memiliki latar belakang olahraga dan kebugaran. Namun, ketika dia bermain sebagai Thor, tubuhnya harus benar-benar berubah dan menambahkan otot hingga 20 pon atau sekitar 9 kilogram.

Dikutip dari Indiatimes, Rabu (25/4/2018), pelatihnya, Luke Zocchi, mengatakan tidak ada rahasia dalam membentuk aktor yang pernah belajar Bahasa Indonesia tersebut. Namun, hal itu berfokus pada konsistensi dan dedikasi.

Zocchi mengatakan, latihan untuk Hemsworth juga lebih pendek daripada yang orang kira.

"Kami tidak pernah berlatih lebih dari satu jam sehari," kata Zocchi. Dia menambahkan, tidak akan hasil yang baik jika memaksakan diri lebih lama dari itu.

"Jika Anda berlatih dengan benar, satu jam adalah waktu yang lama. Lebih baik daripada sesi dua jam yang membuat Anda kelelahan."

Hemsworth sendiri melatih diri dengan latihan "binaraga tradisional" seperti squats, press, dan deadlifts.

Sebelum Infinity War, Zocchi mempersiapkan Hemsworth untuk perannya di Thor: Ragnarok. Saat itu, dia melakukan latihan untuk meningkatkan mobilitas sang aktor.

"Kami melakukan banyak gerakan merangkak, pull-up, dan gerakan berat badan lainnya," tambah Zochhi. Hal ini membantu Hemsworth memiliki manuver tubuh yang lebih mudah.

 Simak juga video menarik berikut ini:

Latihan Dada, Lengan, dan Punggung

Dalam unggahannya di Instagram resminya, Hemsworth menunjukkan video ketika dia sedang berlatih.

Dalam video tersebut dia melatih dada dan punggung untuk memastikan fisiknya terlihat keren setiap menghadapi kamera.

Selain itu, saudara Luke dan Liam Hemsworth tersebut, juga melakukan barbell curls untuk membuat lengannya mampu mengangkat palu andalannya, serta latihan battle rope untuk membangun ketahan fisik dan memperlihatkan bisep serta pundaknya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Studio Gim Indonesia Ungkap Alasan Bisa Berkontribusi di God of War

Posted: 24 Apr 2018 10:30 PM PDT

Tak dapat dimungkiri, God of War yang baru saja meluncur di konsol PlayStation 4 (PS4) menjadi salah satu kandidat gim terbaik di tahun ini.

Terlepas dari sambutan yang luar biasa dari banyak gamer dan media gim dunia, siapa yang menyangka God of War ini melibatkan sejumlah pekerja kreatif dari Indonesia.

Tak tanggung-tanggung, ada 22 orang muda-mudi asal Tanah Air yang ikut terlibat dalam pengembangan gim besutan Santa Monica Studio ini.

"Iya, ada 22 orang dari studio kita yang ikut terlibat dalam gim God of War ini," ucap Henny Purwadi, selaku Studio Director di PT Limitless Indonesia saat Liputan6.com, Selasa (24/4/2018).

"Untuk gim ini, kami terlibat dalam pengerjaan environment, weapons/senjata, armors, props."

Berkaca dari pencapaian Henny dan rekan setimnya, apa yang membuat studio gim luar negeri tertarik untuk merekrut tim dari Indonesia?

"Ini karena banyak studio yang menganggap kita mampu membantu pengerjaan projek dengan standar gim triple A, khususnya dalam pengerjaan weapons, props, dan vehicles. Sayang, untuk karakter di dalam masih belum," jawabnya.

 

Kenapa Pekerja Kreatif Pilih Studio Luar Negeri?

Tim Limitless Indonesia. (Doc: Istimewa)

Ia mengakui, banyak pekerja kreatif asal Indonesia tergiur untuk ikutan studio luar negeri karena banyak developer gim kenamaan mencari studio gim dengan jumlah karyawan di atas 100 orang--yang notabene banyak terdapat di luar negeri.

"Banyak studio yang kesulitan untuk mendapatkan kesempatan mengerjakan proyek gim AAA karena jumlah karyawannya di bawah 50 orang."

"Berhubung kami tergabung dengan Keywords Studios yang total jumlah karyawannya lebih dari 3000 orang di dunia, akan lebih mudah untuk mendapatkan lebih banyak lagi proyek gim besar," papar Henny.

Selain itu, ia mengatakan, "developer gim triple A juga lebih memilih mempercayakan proyek gim besar ke studio dengan jumlah karyawan yang besar.

"Anggap saja 'one stop shopping' ke mall besar dibandingkan harus belanja ke toko kecil. Nah, kita sebagai salah satu kios di mall besar itu. Walau tim kecil, tapi merupakan bagian dari mall besar," tandasnya.

 

Sempat Kolaborasi Studio Lokal

Kratos kembali di dalam seri gim God of War terbaru. Liputan6.com/ Yuslianson

Selain mengerjakan God of War, Henny dan rekan setimnya pun sempat mengerjakan beberapa judul gim besar lain, seperti Sniper Elite 4 dan Middle-earth: Shadow of War.

Ia mengatakan, studionya sudah beberapa kali kolaborasi dengan studio lokal. "Kita sempat kolaborasi kok dengan studio di Tanah Air, seperti Studio Kasatmata dan Agate Yogya untuk pengembangan gim mobile."

Henny berharap, dengan masuknya nama-nama pekerja kreatif Indonesia di credit gim seperti God of War atau lainnya dapat berdampak positif ke depannya.

"Semoga dengan hal ini dapat mempromosikan nama Indonesia. Supaya Indonesia lebih dilirik investor dari luar negeri," pungkasnya.

(Ysl/Jek)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

3 Mantra Najwa Shihab Agar Sukses Berkreasi di Dunia Digital

Posted: 24 Apr 2018 10:26 PM PDT

KapanLagi Youniverse (KLY) menggelar XYZ Day 2018 sebagai konferensi inspirasi multigenerasi pada Rabu (25/4/2018) di Senayan City, Jakarta. Dalam acara ini, KLY mengundang Najwa Shihab untuk bercerita kekuatan dunia digital dalam talkshow "Netizan, Network, dan Najwa".

Selepas berhenti dari program Mata Najwa di Metro TV, Najwa Shihab merambah dunia digital untuk berkreasi. Kini, ia pun sukses dan menjadi salah satu content creative yang sukses di dunia digital. Selama delapan bulan ini, Najwa Shihab berdaya melalui Narasi.tv.

Melalui media yang dibuatnya ini, Najwa Shihab berpegang ada tiga mantra, yakni Konten, Kolaborasi, dan Komunitas.

"Hidup saya berubah sejak 8 bulan yang lalu. Selama 17 tahun bekerja di perusahaan pertama sebagai wartawan pertama di televisi berita pertama. Ketika memutuskan jeda dari TV, menjadi kesempatan untuk menggaruk kegatalan saya di media sosial," ujar Najwa Shihab.

 

Dunia Media Sosial

Najwa Shihab salah seorang pembicara di acara XYZ Day 2018 menceritakan pengalamanya. (Syifa Ismalia/Bintang.com)

Najwa shihab di forum XYZ Day 2018 juga mengaku bahwa dirinya sudah menggunakan Twitter sejak 2008. Ia pun merasakan kemudahan dari media sosial untuk menentukan topik dan narasumber bagi program Mata Najwa. Bahkan media sosial ia gunakan sebagai sarana berdiskusi. Sadar akan kemudahan interaksi yang diberikan oleh internet, Najwa berusaha untuk tetap berpegang ada mantra Konten untuk membuat konten yang lebih variarif. Baginya, sebuah konten sama harus dinikmati dengan rasa yang sama meski platformnya berbeda.

Untuk membuat variasi yang bervariasi, Najwa menggunakan mantra "kolaborasi" dengan mengajak beberapa konten kreator yang menginspirasi. Seperti Tompi dan Glenn Fredly dalam program talkshow dan Duo Bujang yang terkenal melalui radio Prambors.

 

Pentingnya Membangun Komunitas

Selain itu, Najwa Shihab menggunakan mantra yang terakhir, yakni "komunitas" untuk memperluas jangkauan internet yang berpengaruh. Mereka yang tergabung di Komunitas Mata Kita ini tidak hanya memberikan masukkan terkait konten namun juga mengadakan kegiatan yang menginspirasi masyarakat. Mereka pun juga menjadi kontributor untuk konten yang dimuat di Mata Mata.

Kini, Najwa Shihab kembali ke dunia televisi dengan program Mata Najwa. Dengan berkecimpung di dua platform yang berbeda, Najwa Shihab menilai bahwa media digital tidak akan menggantikan televisi. Di mana digital dan televisi harus saling menguntungkan. Dari survei yang ia baca di Neilsen, orang yang lebih suka menonton di digital juga akan suka menonton di televisi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Robben: Munchen Bisa Bantai Siapa Saja, Termasuk Madrid

Posted: 24 Apr 2018 10:23 PM PDT

Bayern Munchen akan menjamu juara bertahan Real Madrid di Allianz Arena pada leg pertama babak semifinal Liga Champions 2017/18, Kamis (25/4) dinihari WIB. Winger Der Bavarians Arjen Robben percaya diri timnya bakal menang.

Musim lalu, Munchen dan Madrid bertemu di babak perempat final. Madrid menyingkirkan Munchen dengan agregat 6-3 (2-1 tandang, 4-2 kandang). Robben percaya kali ini Bayern bisa tampil lebih baik.

"Kami punya banyak pengalaman melawan Real, dan selalu di level yang seimbang," kata Robben seperti dilansir situs resmi klub.

"Sekarang pun takkan terlalu berbeda. Kami siap, dan kami berada dalam kondisi bagus. Kami harus menunjukkannya di pertandingan nanti. Kami main di kandang sendiri di hadapan para suporter kami. Ini akan jadi pertandingan yang bagus."

"Kesalahan terbesar dari tahun lalu adalah kami gagal bermain baik di kandang dan sedikit gugup di atas lapangan. Itu tak boleh terjadi lagi."

"Kami mampu kalahkan siapa saja, termasuk Madrid."

Munchen akan meladeni Madrid dengan percaya diri. Itu wajar jika melihat rekor kandang mereka yang sangat impresif.

Rekor kandang Munchen di semua kompetisi musim ini adalah M18 S3 K0, mencetak 67 gol dan hanya kebobolan 12 kali. Mereka juga meraih 12 clean sheet.

Sumber: bola.net

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lama Tak Komunikasi, Sang Anak Tidak Mencari-cari Iwa K

Posted: 24 Apr 2018 10:20 PM PDT

Iwa K telah bercerai dari Selfi Nafilah pada 2012 lalu. Dalam sidang putusan cerai, hak asuh anak mereka, Mikala Saka Pandhiya Hamada, memang jatuh ke tangan ibunya. 

Hanya saja, belakangan tersiar kabar bahwa Iwa K telah melepas tanggung jawabnya dari Mikala Saka Pandhiya Hamada sebagai ayah. Terkait isu ini, Selfi Nafilah sendiri enggan membantah atau membenarkan.

"Ya enggak tahu, mungkin tanya ke Iwa aja. Karena dia juga enggak ada nelepon dan tidak ada apa-apa. Saya enggak tahu," ucap mantan kontestan ajang pencarian bakat itu di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Rabu (25/4/2018).

Putusnya komunikasi antara Iwa K dan Selfi Nafilah terjadi setelah rapper kondang tersebut menyelesaikan masa rehabilitasinya November 2017. Seperti diketahui, ia sempat tersandung kasus narkoba.

Tak Ada Komunikasi

Iwa K (Liputan6.com/ Zulfa Ayu Sundari)

"Ya mungkin semenjak dia keluar atau gimana, tak ada komunikasi. Saya enggak ngitungin. Kalau untuk ukuran anak kecil terpisah dengan Iwa K sudah lumayan lama," kata dia memberi penjelasan.

Meski sudah cukup lama tak berjumpa dengan ayahnya, sang anak rupanya tak pernah mencari atau menanyakan keberadaan Iwa K.

"Tidak tidak, cukup dari ibunya alhamdulillah. Kasih sayang dan segala macam. Alhamdulillah semuanya baik-baik aja sih. Tidak ada yang harus dikasih pengertian, semua berjalan sendiri," tutur Selfi Nafilah.

Diberi Pengertian

Selfi Nafilah, mantan istri Iwa K. (via istimewa)

"Kayaknya anak saya juga sudah mengerti. Saya memberi pemahaman sesuai usianya karena diajak komunikasi secara usia dewasa juga pasti belum paham," ucapnya.

 

Kangen Anak

Iwa K. (Deki Prayoga/Bintang.com)

Sementara itu, beberapa waktu lalu Iwa K juga sempat mengutarakan rasa rindunya dengan Mikala Saka Pandhiya Hamada. Tanpa menyebut alasannya, dia mengaku sudah lama tak bertemu dengan buah hatinya itu.

"Yang jelas gua kangen sama dia. Pengin ketemu secepatnya. Itu darah daging gua," ungkap Iwa K belum lama ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Eupohoria Keseruan Para Pengunjung di XYZ Day

Posted: 24 Apr 2018 10:20 PM PDT

Acara XYZ Day ini diselenggarakan oleh KapanLagi Youniverse. Sebuah acara temu langsung dengan para influencer atau para kreator Indonesia.

Acaranya akan berlangsung seru karena tidak hanya ada talkshow saja, namun XYZ Day juga akan memberikan award kepada sosok-sosok inspiratif dari berbagai genre dan lintas usia. Setidaknya ada delapan nominasi yang diperebutkan. Yang mana pasti KLovers tahu siapa sosok yang menjadi yang terpilih menjadi nominasinya di XYZ Day

 

 

Euphoria Keseruan Para Pengunjung di XYZ Day. (Foto: XYZ DAY © KapanLagi.com/Budy Santoso)

Acara XYZ Day ini bertempat di The Hall Senayan City. Para peserta yang mengikuti serangkaian acara XYZ Day pun sudah terlihat memadati venue. Meskipun acara baru di mulai jam setengah sebelas nanti, namun para peserta sudah mulai berdatangan.

Mereka pun telah berdatangan sejak pagi tadi. Dari berbagai usia mereka menyambut XYZ Day dengan antusias. Terlihat ada yang datang bersama rombongan.

Euphoria Keseruan Para Pengunjung di XYZ Day. (Foto: XYZ DAY © KapanLagi.com/Budy Santoso)Euphoria Keseruan Para Pengunjung di XYZ Day. (Foto: XYZ DAY © KapanLagi.com/Budy Santoso)

Namun sebelumnya para peserta diharuskan melakukan registrasi terlebih dahulu. Dari jam 9 pagi, registrasi pun telah dibuka. Tentu saja, mereka sudah ramai berdatangan.

Lihat saja, mereka tampak antusias mengikuti acara tersebut. Mereka berjalan dengan tertib menunggu antrian untuk melakukan registrasi. Mereka sudah tidak sabar untuk menikmati keseruan dari XYZ Day.

Kalian pun bisa asyik berfoto ria di booth yang telah disediakan. Di foto booth ini terdapat gabungan logo-logo dari beberapa logo media yang tergabung di KapanLagi Youniverse. Booth ini membentang di sepanjang pintu masuk.

Banyak tempat yang bisa kalian pakai untuk berfoto. Kalian pun dapat mengabadikan momen kedatangan kalian di sana. Yuk, foto beramai-ramai dengan temanmu dan jangan lupa untuk menguploadnya di sosial media kalian.

Simak terus acara XYZ Day ini. Karena akan banyak keseruan di dalamnya. Meskipun acara akan berlangsung sampai malang hari, tapi kalian jangan khawatir. Banyak musisi tnaah air yang ikut memeriahkan, seperti Kunto Aji, Barasuara, dan Dipha Barus.

Sumber: Kapanlagi.com

Oleh: Barasuara

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Keren, Bajaj Listrik Ini Jadi Kendaraan Operasional Warga di Bogor

Posted: 24 Apr 2018 10:20 PM PDT

Bajaj listrik mengangkut penumpang di RW 13, Kelurahan Kencana, Tanah Sareal, Bogor, Jawa Barat, (25/4). Bajaj listrik  ini dioperasikan dengan menggunakan baterai. (Merdeka.com/Arie Basuki)

Bajaj listrik mengangkut penumpang di RW 13, Kelurahan Kencana, Tanah Sareal, Bogor, Jawa Barat, (25/4). Bajaj listrik ini dioperasikan dengan menggunakan baterai. (Merdeka.com/Arie Basuki)

Pengemudi bajaj listrik melintas di RW 13, Kelurahan Kencana, Tanah Sareal, Bogor, Jawa Barat, (25/4). Bajaj listrik ini mampu bertahan hingga enam jam usai dicas. (Merdeka.com/Arie Basuki)

Pengemudi bajaj listrik melintas di RW 13, Kelurahan Kencana, Tanah Sareal, Bogor, Jawa Barat, (25/4). Bajaj listrik ini mampu bertahan hingga enam jam usai dicas. (Merdeka.com/Arie Basuki)

Bajaj listrik mengangkut penumpang di RW 13, Kelurahan Kencana, Tanah Sareal, Bogor, Jawa Barat, (25/4). Bajaj listrik ini juga digunakan untuk keperluan warga sehari-hari, terutama kaum ibu dan anak-anak. (Merdeka.com/Arie Basuki)

Bajaj listrik mengangkut penumpang di RW 13, Kelurahan Kencana, Tanah Sareal, Bogor, Jawa Barat, (25/4). Bajaj listrik ini juga digunakan untuk keperluan warga sehari-hari, terutama kaum ibu dan anak-anak. (Merdeka.com/Arie Basuki)

Pengemudi mengecas baterai bajaj listrik di RW 13, Kelurahan Kencana, Tanah Sareal, Bogor, Jawa Barat, (25/4). Bajaj listrik ini disediakan secara gratis bagi kendaraan operasional RW setempat. (Merdeka.com/Arie Basuki)

Pengemudi mengecas baterai bajaj listrik di RW 13, Kelurahan Kencana, Tanah Sareal, Bogor, Jawa Barat, (25/4). Bajaj listrik ini disediakan secara gratis bagi kendaraan operasional RW setempat. (Merdeka.com/Arie Basuki)

Pengemudi mengecas baterai bajaj listrik di RW 13, Kelurahan Kencana, Tanah Sareal, Bogor, Jawa Barat, (25/4). Bajaj listrik  ini dioperasikan dengan menggunakan baterai. (Merdeka.com/Arie Basuki)

Pengemudi mengecas baterai bajaj listrik di RW 13, Kelurahan Kencana, Tanah Sareal, Bogor, Jawa Barat, (25/4). Bajaj listrik ini dioperasikan dengan menggunakan baterai. (Merdeka.com/Arie Basuki)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Prediksi Bali United vs Global Cebu: Habis-habisan Demi Suporter

Posted: 24 Apr 2018 10:15 PM PDT

Bali United bakal menjamu klub asal Filipina, Global Cebu, pada pertandingan terakhir Grup G Piala AFC 2018 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (25/4/2018). Meski sudah dipastikan tak bisa lolos ke fase selanjutnya, namun Irfan Bachdim dan kawan-kawan tetap membidik kemenangan di depan Semeton Dewata.

Bali United saat ini berada di peringkat kedua Grup G Piala AFC 2018. Namun, dengan baru mengemas lima poin jelang pertandingan terakhir, Bali United sudah tidak mungkin lolos walaupun dengan status runner-up terbaik.

Namun, kondisi tersebut tidak membuat Bali United akan melepas sepenuhnya pertandingan terakhir itu. Meski tidak akan diperkuat oleh Ilija Spasojevic dan Ricky Fajrin yang dilepas mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-23, pelatih Bali United, Widodo Cahyono Putro, menegaskan timnya dalam kondisi siap tempur untuk meraih kemenangan.

"Tentu kami tetap mempersiapkan diri sebaik mungkin karena kami juga mempersiapkan tim menghadapi Lgia 1. Kami sadar menang atau kalah tidak akan memengaruhi langkah kami selanjutnya. Namun, pertandingan besok adalah pertandingan terakhir kami dan kami sudah siap mempersembahkan kemenangan untuk suporter," ujar Widodo Cahyono Putro.

Selain Spasojevic dan Ricky Fajrin yang absen karena mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-23, Bali United kemungkinan besar juga masih tidak diperkuat sang kapten, Fadhil Sausu. Kapten Bali United itu sebenarnya sudah pulih dari cedera, tapi masih diragukan untuk tampil di laga terakhir Grup G Piala AFC 2018.

"Alhamdulilah kondisi saya sudah membaik saat ini. Untuk pertandingan kontra Global Cebu saya belum tahu apakah akan dimainkan atau tidak, karena masih latihan terpisah untuk pemulihan. Saya selalu siap jika dimainkan, namun tidak jadi masalah juga jika tim pelatih lebih memilih rekan-rekan kondisinya lebih fit dan siap untuk main," ujar Fadhil Sausu.

Absennya sejumlah pemain membuat Widodo Cahyono Putro pasti melakukan rotasi pemain. Kemenangan tetap menjadi target utama Bali United di pertandingan terakhir mereka di Piala AFC 2018 ini.

 

Prediksi Susunan Pemain

Bali United (4-3-3): Wawan Hendrawan (kiper); I Made Andhika Wijaya, Demerson Bruno Costa, Ahn Byung-keon, Dias Angga (belakang); Nick van der Velden, Muhammad Taufiq, Stefano Lilipaly (tengah); Irfan Bachdim, Nyoman Sukarja, Miftahul Hamdi (depan)

Global Cebu (4-4-2): Patrick Deyto (kiper); Lee Jeong-min, Jerry Barbaso, Marco Casembre, Wesley dos Santos (belakang); Paul Mulders, Paolo Bugas, Angelo Marasigan, Marvin Angeles (tengah); Rufo, Darryl Roberts (depan)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kementerian ESDM dan Pertamina Investigasi Kebakaran Sumur Minyak di Aceh

Posted: 24 Apr 2018 10:15 PM PDT

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) akan melakukan investigasi kebakaran sumur minyak di Aceh Timur. Saat ini, penyebab kebakaran diduga akibat pengeboran ilegal.

Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik, dan Kerja Sama Kementerian ESDM Agung Pribadi mengatakan, Kementerian ESDM telah berkoordinasi dengan PT Pertamina (Persero) untuk mengirim tim investigasi kebakaran‎ sumur minyak di Aceh Timur.

"Pemerintah mencoba melakukan koordinasi. Sudah kirim tim dan dari Pertamina sudah mengirimkan tim juga untuk investigasi. Kita koordinasi," kata Agung di Jakarta, Rabu (25/4/2018).

Menurut Agung, pengeboran ilegal di sumur minyak tersebut merupakan tindakan pidana. Dan ini menjadi kewenangan pihak Kepolisian. Namun, untuk segi teknisnya menjadi ‎bagian kinerja Kementerian ESDM, selaku regulator yang menangani kegiatan migas.

"‎Intinya ini kewenangan aparat hukum terkait illegal drilling. Namun demikian, secara teknis kaitannya dengan Pertamina, maka Pertamina dan Kementerian ESDM mengirimkan tim untuk investigasi terhadap kejadian tersebut," jelasnya.

Agung mengungkapkan, dari data terakhir yang didapat, korban meninggal dunia akibat kebakaran sumur minyak tersebut sebanyak 8 jiwa, dan 40 orang mengalami luka. Dia berharap peristiwa tersebut cepat diatasi.

"Dari laporan yang ada delapan korban meninggal dan 40 lainnya luka-luka. Kita berharap ini cepat diatasi (kebakaran sumur minyak)," katanya.

Sumur Minyak yang Terbakar di Aceh Akibat Pengeboran Ilegal

Ilustrasi sumur minyak ilegal

Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) menyatakan kebakaran sumur minyak di Aceh Timur merupakan‎ kegiatan pengeboran ilegal.

Kepala Divisi Program dan Komunikasi SKK Migas Wisnu Prabawa Taher mengatakan, sumur minyak tersebut merupakan bagian dari Wilayah Kerja Migas yang dikelola Pertamina EP Aset I bersama dengan badan usaha milik daerah.

"Sumurnya ada di wilayah Pertamina EP Aset I, dikelola dengan kerja sama operasi dengan BUMD," kata Wisnu, saat berbincang dengan Liputan6.com, di Jakarta, Rabu (25/4/2018).

Menurut Wisnu, meski wilayah kerja Pertamina EP, sumur yang terbakar tersebut di bor secara ilegal oleh masyarakat. Artinya, pengoperasian sumur tersebut tanpa sepengetahuan dari Pertamina dan pihak BUMS. 

Saat ini kebakaran di sumur tersebut masih dalam penanganan pihak berwenang.

"Jadi, ditekankan bahwa sumur berada di Wilayah Kerja Migas Pertamina EP Aset I, tetapi penge‎borannya ilegal dilakukan masyarakat umum," kata dia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Resmi Melenggang, Ini Harga dan Spesifikasi Huawei Nova 2 Lite

Posted: 24 Apr 2018 10:11 PM PDT

Huawei Nova 2 Lite resmi melenggang di Indonesia. Smartphone ini ditujukan untuk generasi milenial atau kid zaman now yang menyukai desain kekinian dan hadir dengan fitur-fitur unggulan.

Smartphone ini memiliki layar penuh Full View dan desain elegan. Huawei Nova 2 Lite dibekali dua kamera ganda di bodi belakang dengan lampu flash dan kemampuan selfie toning untuk memberikan pengalaman fotografi pro.

Deputy Country Director Huawei Indonesia Consumer Business Group Lo Khing Seng menjelaskan Huawei Nova 2 Lite cocok untuk kid zaman now, terutama dengan display kekinian. Dari segi layar, smartphone ini dibekali layar besar 5,99 inci dengan aspek rasio 18:9 inci.

Dengan layar tersebut, kata Lo Khing Sheng, bisa menghasilkan tampilan 12,5 persen lebih besar dari biasanya sehingga pengguna bisa melihat lebih luas.

Huawei Nova 2 Lite juga memiliki panel kaca lengkung 2.5D dan desain ramping sehingga lebih nyaman dipegang.

"Selain layar, Huawei Nova 2 Lite juga dibekali superb feature yang cocok untuk kid zaman now. Salah satunya adalah tampilan dual kamera yang dibekali wide aperture mode. Tinggal pencet, atur penempatan efek bokeh," paparnya.

Kamera Ganda

Tampak belakang Huawei Nova 2 Lite. Liputan6.com/ Tommy Kurnia

Sekadar informasi, kamera utama ganda Nova 2 Lite memiliki resolusi 13MP dan 2MP dengan bukaan lebar (f2.2). Kamera 13MP ditujukan untuk mengambil foto dan lensa 2MP untuk memberikan efek bokeh.

Sementara, kamera selfie smartphone ini memiliki resolusi 8MP dengan flash toning yang otomatis mendeteksi pencahayaan pada wajah subjek.

Smartphone ini dibekali dengan RAM 3GB dan memori internal 32GB serta prosesor Snapdragon 430. Bagi pengguna yang gemar menyimpan banyak data, dapat menambah memori melalui kartu microSD.

Ponsel ini memiliki 3 slot kartu yakni dua untuk kartu SIM dan satu untuk microSD.

 

Fingerprint scanner 4.0

Tampak depan Huawei Nova 2 Lite. Liputan6.com/ Tommy Kurnia

Lo Khing Seng menyebut, dengan spesifikasi tersebut smartphone ini mampu menjalankan multitasking.

Dia menyebut, smartphone ini juga telah didukung dengan fitur pengamanan fingerprint scanner 4.0 dan face unlock. Ponsel ini memiliki sistem operasi Android 8.0 Oreo dan antarmuka EMUI 8.0.

Kapasitas daya Huawei Nova 2 Lite terbilang lumayan dengan baterai berkapasitas 3.000 mAh yang diklaim tahan hingga 1,3 hari untuk penggunaan normal.

Sekadar informasi, smartphone ini dibanderol Rp 2,599 jutaan melalui pre-order di Lazada Indonesia per 25 April 2018 pukul 13.00. Lewat pre-order ini Huawei memberikan bonus Bluetooth speaker JBL Flip 3.

Selanjutnya, pre-order juga dilakukan secara offline di Jakarta, Bandung, dan Surabaya melalui kemitraan dengan Erajaya Group. Huawei juga memberikan bonus Bluetooth speaker JBL Flip 3.

(Tin/Isk)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Jokowi Resmikan Ekspor Perdana Mitsubishi Xpander

Posted: 24 Apr 2018 10:10 PM PDT

Presiden Jokowi memberi sambutan pada peresmian ekspor perdana Mitsubishi Xpander di IPC Car Terminal, Cilincing, Jakarta, Rabu (25/4). PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia mulai melakukan ekspor Mitsubishi Xpander. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Presiden Jokowi memberi sambutan pada peresmian ekspor perdana Mitsubishi Xpander di IPC Car Terminal, Cilincing, Jakarta, Rabu (25/4). PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia mulai melakukan ekspor Mitsubishi Xpander. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberi sambutan pada peresmian ekspor perdana Mitsubishi Xpander di IPC Car Terminal, Cilincing, Jakarta, Rabu (25/4). Mitsubishi Motors secara resmi melakukan ekspor perdana Mitsubishi Xpander. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberi sambutan pada peresmian ekspor perdana Mitsubishi Xpander di IPC Car Terminal, Cilincing, Jakarta, Rabu (25/4). Mitsubishi Motors secara resmi melakukan ekspor perdana Mitsubishi Xpander. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Presiden Jokowi memberi sambutan pada peresmian ekspor perdana Mitsubishi Xpander di IPC Car Terminal, Cilincing, Jakarta, Rabu (25/4). PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia mulai melakukan ekspor Mitsubishi Xpander. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Presiden Jokowi memberi sambutan pada peresmian ekspor perdana Mitsubishi Xpander di IPC Car Terminal, Cilincing, Jakarta, Rabu (25/4). PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia mulai melakukan ekspor Mitsubishi Xpander. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Presiden Jokowi bersama Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto dan Chief Executive Mitsubishi Motors Osamu Masuko saat pelepasan ekspor perdana Mitsubishi Xpander di IPC Car Terminal, Cilincing, Jakarta, Rabu (25/4). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Presiden Jokowi bersama Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto dan Chief Executive Mitsubishi Motors Osamu Masuko saat pelepasan ekspor perdana Mitsubishi Xpander di IPC Car Terminal, Cilincing, Jakarta, Rabu (25/4). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Presiden Jokowi bersama Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto dan Chief Executive Mitsubishi Motors Osamu Masuko saat pelepasan ekspor perdana Mitsubishi Xpander di IPC Car Terminal, Cilincing, Jakarta, Rabu (25/4). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Presiden Jokowi bersama Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto dan Chief Executive Mitsubishi Motors Osamu Masuko saat pelepasan ekspor perdana Mitsubishi Xpander di IPC Car Terminal, Cilincing, Jakarta, Rabu (25/4). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Presiden Joko Widodo (Jokowi) melihat mobil Mitsubishi Xpander pada peresmian ekspor perdananya di IPC Car Terminal, Cilincing, Jakarta, Rabu (25/4). Mitsubishi Motors secara resmi melakukan ekspor perdana Mitsubishi Xpander. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Presiden Joko Widodo (Jokowi) melihat mobil Mitsubishi Xpander pada peresmian ekspor perdananya di IPC Car Terminal, Cilincing, Jakarta, Rabu (25/4). Mitsubishi Motors secara resmi melakukan ekspor perdana Mitsubishi Xpander. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hadiri Gala Premier The Secret, Chacha Frederica Hampir Salah Kostum

Posted: 24 Apr 2018 10:10 PM PDT

Gala premier film The Secret-Suster Ngesot Urban Legend rupanya sukses menarik perhatian publik. Beberapa artis yang datang juga menunjukkan dukungannya untuk film Raffi Ahmad, Nagita Slavina dan Marshanda ini.

Artis cantik yang baru saja memutuskan berhijab, Chacha Frederica juga ikut menghadiri gala permiere film The Secret.

Dalam kesempatan itu, Chacha Frederica tampil cantik saat berpose bersama Nagita Slavina dan Marshanda.

Siapa sangka, ada cerita dibalik penampilan Chacha Frederica saat hadir dalam gala premier tersebut.

Ucapan Selamat

Chacha Frederica (Instagram/chafrederica)

Dalam unggahannya, Chacha Frederica juga menuliskan dukungan dan juga ucapan selamat untuk film The Secret.

"Congratss syg2ku.. Bismillah sukses yaa film @filmthesecret nyaa," tulisnya.

Pinjam Baju

Chacha Frederica  (Instagram/chafrederica)

Rupanya, Chacha sempat salah kostum hingga meminjam baju milik Nia Ramadhani. Hal tersebut dikarenakan undangan yang ditujukan untuk Chacha Frederica ternyata dititipkan kepada Nia Ramadhani hingga ia tidak mengetahui perihal dresscode acara tersebut.

"Nb: makasih yaa bu @ramadhaniabakrie udh pinjemin baju. akibat undangan d titip d rmh bu nia gak tau ada dress codenya," lanjutnya.

Salah Menduga

Chacha Frederica (chafrederica/instagram)

Beragam komentar pun ditujukan untuk Chacha. Rupanya tidak sedikit warganet yang mengaku dibuat salah fokus dengan penampilan Chacha. Beberapa warganet mengaku sempat salah menduga jika wanita berhijab itu adalah artis cantik Laudya Cynthia Bella.

"Kirain tdi laudya bella, mirip bnget sumpah" tulis akun @nitha_hasan

"Ya Allah @chafrederica cantik bgtttt berhijab smga istiqomah di jalan Allah aamiin...." tulis akun @shasya_dian09

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Saksikan Live Streaming Acara XYZ Day 2018

Posted: 24 Apr 2018 10:04 PM PDT

Ajang XYZ Day 2018 digelar di The Hall Senayan City, Jakarta Pusat pada hari ini, Rabu 25 April 2018.

Berbagai suguhan menarik bakal hadir di XYZ Day, mulai dari sesi edukasi hingga hiburan. XYZ Day 2018 turut dimeriahkan oleh penampilan bintang top Tanah Air, seperti Dipha Barus, Kunto Aji, hingga Barasuara.

XYZ Day 2018 juga akan mempertemukan pengunjung dengan konten kreator, influencer, hingga moviemaker seperti Najwa Shihab, Ernest Prakasa, Raditya Dika, Saaih Halilintar, Pidi Baiq, David Suwarto, hingga Ria Ricis. Tidak ketinggalan, Deddy Corbuzier, Clarice Cutie, Hanggini, Ody Mulya, dan Lala Timothy sebagai pembicara.

Salah satu acara puncak acara XYZ Day 2018 adalah digelarnya Creator Award. Di sinilah para kreator muda di berbagai bidang menjadi nomine dan dipilih atas dukungan pengikutnya.

Saksikan live streaming acara XYZ Day 2018 berikut ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sejarah Kelam Bandara Jenderal Soedirman Sebelum Resmi Dibangun Kembali

Posted: 24 Apr 2018 10:02 PM PDT

Peresmian pembangunan Bandara Jenderal Besar Soedirman (BJB), Purbalingga, Jawa Tengah, Senin pagi, 23 April 2018 oleh Presiden Joko Widodo menyematkan kebanggaan tersendiri bagi warga kota perwira. Saat itu, warga berkerumun di sepanjang jalan keluar menunggu orang nomor satu di Indonesia itu menyapa dari mobil kepresidenan.

Nun jauh memutar waktu, keceriaan seperti itu tidak pernah terjadi. Sejarah BJB penuh dengan bercak darah perjuangan masa kolonial Belanda, pendudukan Jepang, dan perang kemerdekaan.

Ahli Bidang Sejarah pada Tim Ahli Cagar Budaya Purbalingga, Ganda Kurniawan, menceritakan Bandara Jenderal Besar Soedirman pertama kali dibangun pada 1938 oleh Pemerintah Hindia Belanda. Pada dasarnya, pembangunan bandara tidak terlepas dari kepentingan ekonomi dan militer.

Satu tahun setelah bandara dibangun, Angkatan Udara Tentara Kerajaan Hindia Belanda (Militaire Luchtvaart van het Koninklijk Nederlands-Indisch Leger, ML-KNIL) resmi dibentuk. Tak ayal, pembangunan bandara ditujukan untuk mobilitas armada tempur ML-KNIL.

"Di sisi lain, Eks Karesidenan Banyumas merupakan wilayah gadaian dari Kasunanan Surakarta atas kerugian pemerintah Hindia Belanda dalam Perang Diponegoro yang mencapai 32 juta gulden," katanya, Selasa, 24 April 2018.

Setelah perang itu, pemerintah Hindia Belanda maupun perusahaan-perusahaan Belanda telah habis-habisan membangun infrastruktur, pabrik-pabrik, dan perkebunan. Mobilitas yang lebih baik dan pengamanan angkatan udara praktis diperlukan untuk mengawasi wilayah yang dikepung perbukitan zona Serayu Utara.

Namun, setelah pembangunan pertamanya pada 1938, tampaknya bandara belum difungsikan dengan maksimal. Pembangunan saat itu hanya untuk penyiapan landasan rumput atau tanah keras dengan jalur pacu sepanjang 1.000 meter.

Pesawat yang memungkinkan untuk lepas landas dan mendarat di Bandara Jenderal Besar Soedirman berupa pesawat pengintai, pesawat bomber dan serang ringan seperti Piper Cub, Fokker, dan Sopwith Camel. Untuk pesawat angkut berat sekelas Dakota terlalu berisiko beroperasi di bandara tersebut.

Saksikan video pilihan berikut ini:

 

 

 

Bandara Diambil Alih Jepang

Pengerasan landasan paska Agresi Militer Belanda 1 sejauh 400 meter memungkinkan pesawat Dakota yang membantu logistik perang mendarat di Bandara Wirasaba. (Dok TACB/Liputan6.com)

Ganda membeberkan, setelah pembangunan pertama bandara Wirasaba, berkecamuklah Perang Dunia (PD) II. Jepang saat itu berambisi menduduki Asia Pasifik atau Asia Timur Raya, termasuk Indonesia.

Namun, keinginan itu ditentang oleh Amerika Serikat, Britania Raya, Kerajaan Hindia Belanda, dan Australia. Embargo ekonomi oleh Blok Barat pun menghantam Jepang. Atas tekanan itu, Pearl Harbour, Amerika Serikat, dibombardir pada 7 Desember 1941.

Selang satu hari, pihak sekutu mendeklarasikan perang dengan Jepang. Pertempuran merambat di beberapa wilayah Asia Timur Raya. Belanda yang tergabung Blok Sekutu berperang dengan Jepang yang dibantu Blok Poros.

Dengan angkatan laut dan angkatan udara yang kuat, Jepang memenangkan pertempuran di Laut Cina Selatan, Laut Jawa, Samudera Hindia. Mereka juga menduduki Burma, Malaya, Hindia Timur, Singapura, Filipina, dan Papua Nugini.

Invasi Jepang di Jawa dilakukan dari Januari–Maret 1942. Kolaborasi matra laut dan udara Jepang memukul mundur armada laut sekutu dan menghancurkan pangkalan udara ML-KNIL.

"Serangkaian penerbangan dilakukan untuk melawan Jepang tetapi kalah armada," ujarnya.

Bandara Wirasaba pada saat itu bukan basis utama skuadron ML-KNIL dan sekutu. Tercatat, satu pesawat serbu, Hurricanes, yang ditarik dari Lanud Blimbing-Ngoro, Jawa Timur menuju Jawa Barat mendarat darurat di sana karena saluran bahan bakar bermasalah.

Sang pilot, Vdg Vl Wnr Wink, menukik terlalu dalam saat mendarat. Hidung pesawat jatuh lebih dahulu mengakibatkan baling-baling pesawat rusak. Pilot berusaha memperbaiki pesawat tetapi tidak ditemukan suku cadang di Bandara Wirasaba.

"Karena Wirasaba akan dievakuasi, pilot itu memutuskan membakar pesawatnya dan dua pesawat rusak bomber Glenn Martins yang mangkrak di sana," Ganda menambahkan.

Pada 1942–1945, pangakalan udara Wirasaba jatuh pada pendudukan Jepang. Sayangnya, Jepang tidak memiliki tradisi pengarsipan sehingga kegiatan militer di sana tidak diketahui dengan pasti.

 

 

 

Sekejap di Pangkuan RI

Perbaikan dan Pembangunan Bandara Wirasaba pada 31 Januari 1948 oleh Genie KNIL dengan mempekerjakan masyarakat lokal. (Dok TACB/Liputan.com)

Jatuhnya bom atom di Hiroshima dan Nagasaki, 6 dan 9 Agustus 1945, memaksa Jepang menyerah tanpa syarat kepada sekutu. Saat status quo itu, Soekarno-Hatta memproklamasikan kemerdekaan RI.

Praktis, Wirasaba dikuasai oleh Angkatan Udara RI (AURI), dikuatkan dengan peresmian Lanud oleh KSAU Komodor Udara Soeryadi Soerjadama pada Juli 1946. Sersan Mayor Udara Soewarno-lah yang pertama kali ditugasi menjadi komandan.

Saat itu, AURI belum memiliki kekuatan tempur memadai sehingga Lanud masih sepi dari raung pesawat. Ditambah lagi, pra-Kemerdakaan Indonesia masih dalam kondisi kritis karena NICA (Netherland Indies Civil Administration) berambisi menguasai kembali Hindia-Belanda.

"NICA masuk melalui AFNEI (Allied Forces Netherlands East Indies) atau pasukan sekutu yang bertugas di Indonesia untuk menerima kekuasaan dari Jepang," tutur Ganda.

Pada Agresi Militer Belanda I, 21 Juli-5 Agustus 1947, dengan mudah Wirasaba jatuh ke tangan Belanda. Ganda memperkirakan, setelah pendudukan kedua, mereka melihat Wirasaba sebagai pangkalan strategis untuk menjaga garis batas wilayah Belanda–RI atau garis demarkasi van Mook yang nantinya diproklamirkan pada 29 Agustus 1947.

Untuk mendukung siasat perang itu, Belanda melakukan pengerasan landasan sejauh 400 meter agar pesawat sekelas Dakota bisa mendarat dengan aman. Tugasnya, untuk mempercepat pengiriman logistik perang.

"Infrastruktur bandara dibangun oleh Genie KNIL atau isinyur pasukan militer yang bertugas menyelenggarakan rekayasa dan teknik militer," katanya.

Berdasarkan surat kabar De Locomotief, 8 Maret 1948, selama pembangunan infrastruktur bandara, Belanda memanfaatkan ratusan pekerja desa setempat. Mereka juga mendapatkan penghidupan dari proyek ini.

Infrastruktur bandara selesai sekitar Maret 1948, pada peresmian itu tentara Belanda mengadakan semacam pesta. Tidak seperti sebelumnya, bandara juga memiliki tempat transit yang nyaman di bangunan nonpermanen.

"Dituliskan di surat kabar, mereka bisa menikmati minuman limun dan nasi goreng di bangunan nonpermanen," ujarnya.

Setelah perjanjian Renville 17 Januari 1948 disetujui, wilayah RI terdesak menjadi sepertiga pulau Jawa dan kebanyakan pulau Sumatera. Di luar itu, Belanda berkuasa melalaui negara boneka.

Imbasnya, semua kekuatan militer di luar wilayah RI harus ditarik. Termasuk, Divisi Siliwangi di Jawa Barat yang masih melakukan perlawanan dengan taktik perang gerilya.

Wirasaba yang telah memiliki kekuatan tempur mumpuni digunakan sebagai basis perlawanan Belanda. Mereka gencar mencari pasukan Siliwangi saat melakukan longmars penarikan pasukan dari garis demarkasi.

Salah satu pegeboman yang terkenal di Purbalingga adalah peristiwa perang Pepedan. Ganda menjelaskan, sebenarnya peristiwa itu bermula dari kesalahan pasukan Belanda mengenal wilayah.

Pada 20 Oktober 1948, Belanda mendapatkan informasi dari teliksandi adanya pergerakan pasukan TNI di Purbalingga. Perintah untuk menyerang Desa Petemon (Bojongsari) diartikan dengan menggempur Bojongsari (Desa Pepedan, Kecamatan Karangmoncol). Meski demikian, di sana juga terdapat banyak pasukan Divisi Siliwangi.

Dari Ramelan (juru kunci setempat), Ganda mendapat gambaran peristiwa saat itu, dua pesawat bomber diberangkatkan dari Lanud Wirasaba menuju Pepedan.

Pasukan Divisi Siliwangi yang awas terhadap suara raung pesawat bergegas mengamankan para warga. Hujan bom menggemuruh di Desa Pepedan. Pesawat Belanda terus melingkar mencari pasukan yang merangsek ke dalam hutan.

"Akibat bombardir itu, gugur 19 pasukan Siliwangi, satu anggota PMI, dan satu warga Pepedan," katanya.

Untuk mengenang peristiwa tersebut, seorang veteran Divisi Siliwangi membangun monumen Pepedan dengan simbol patung tangan mengepal ke angkasa. Lokasi monumen terletak tidak jauh dari lokasi pertempuran di timur Jembatan Pepedan-Tegalpingen.

Kembali ke Pangkuan Pertiwi

Jokowi diserbu warga usai meresmikan pembangunan Bandara Jenderal Besar Soedirman, Senin 23 April 2018. (Liputan6.com/Galoeh Widura)

Berjilid-jilid pertempuran menggema di berbagai wilayah pasca Agresi Militer Belanda II. Perang berakhir setelah Belanda mengakui kedaulatan Republik Indonesia Serikat melalui Konferensi Meja Bundar di Den Haag, 23 Agustus–2 November 1949.

Pada 27 Desember 1949 pemerintahan sementara negara dilantik dengan Sukarno sebagai Presiden dan Hatta sebagai Perdana Menteri. Setelah itu, berbagai aset Belanda diserahkan ke RIS termasuk Bandara Wirasaba pada 1950.

Penyerahan diterima oleh komandan kedua Pangkalan TNI Angkatan Udara Wirasaba, Opsir Muda Oedara, Warim. Berpuluh-puluh tahun kemudian, tepatnya pada HUT TNI AU ke 69, Tahun 2015, Lanud Wirasaba mendapat penghargaan sebagai Lanud tipe C terbaik di bawah Komando Operasi Angkatan Udara wilayah I.

Nama lapangan udara secara resmi berganti menjadi Pangkalan Udara TNI AU Jenderal Besar Soedirman pada 7 November 2016. Peresmian nama baru dilakukan Panglima Komando Operasi Angkatan Udara I TNI AU, Marsekal Muda TNI Yuyu Sutisna.

Setahun lebih berselang, Lanud JBS dikembangkan menjadi Bandar Udara Komersial. Langkah awal dilakukan dengan penandatanganan MoU antara Bupati Purbalingga, Gubernur Jateng, Dirut Angkasa Pura II, dan Asisten Logistik KSAU, dan Dirut LPPNPI, Jumat, 17 November 2017.

Senin pagi, 23 April 2018, Presiden Joko Widodo meresmikan pembangunan Bandara Jenderal Besar Soedirman (BJB). Bersama itu pula, gugur bercak darah yang mewarnai perjalanan bandara.

Harapan baru pertumbuhan ekonomi tersemai untuk masyarakat Purbalingga dan kabupaten di sekitarnya. Tidak ada lagi hilir mudik pesawat serbu dan bomber yang membuat was-was. Hanya bising pesawat komersial yang kelak terlihat saat warga mengepalkan tangan ke angkasa.

"Kita harapkan nantinya juga akan muncul titik-titik pertumbuhan ekonomi baru di Purbalingga dan sekitarnya," ujar Presiden saat peresmian.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hong Kong Jembatani Kerja Sama Dagang dan Investasi RI-China

Posted: 24 Apr 2018 10:01 PM PDT

Delegasi investasi tingkat tinggi Hong Kong dan China mengunjungi Jakarta untuk mendiskusikan kerja sama dan kesempatan ekonomi di Indonesia. Kunjungan yang berada di bawah program 'Belt and Road Initiative' itu diselenggarakan di Shangri-La Hotel, Jakarta, Rabu (25/4/2018).

Difasilitasi oleh Hong Kong Trade Development Council (HKTDC) bekerja sama dengan Shanghai Federation of Industry and Commerce, delegasi tersebut terdiri dari 40 investor dari Hong Kong dan China dengan minat dan keahlian di berbagai bidang. Seperti, bidang keuangan, arsitektur, energi, transportasi, dan lain-lain.

Pada kesempatan itu, turut hadir juga para tokoh ternama di sektor bisnis dan investasi dalam negeri, termasuk Ketua Umum Kadin Rosan Roeslani, Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Thomas Lembong, konglomerat Indonesia Chairul Tanjung, sampai Wakil Ketua Umum Kadin Shinta Widjaja Kamdani.

Ketua Umum Kadin Indonesia, Rosan Roeslani mengungkapkan, penandatangan MoU antara HKTDC dan BKPM akan memberikan dorongan kerja sama investasi bisnis antara Indonesia dan China, melalui fasilitator Hong Kong.

"Meskipun terdapat kesulitan dan tantangan dalam perekonomian global, China terus berjalan dengan prakarsa Belt and Road dalam 4 tahun terakhir. Kadin percaya, itu akan memberikan keuntungan bersama," tutur dia di Shangri-La Hotel, Jakarta, Rabu (25/4/2018).

Hong Kong dan Indonesia memiliki hubungan bilateral yang erat dan kuat dengan nilai bisnis dan perdagangan yang tinggi. Berdasarkan data HKTDC, Indonesia adalah pasar ekspor terbesar ke-22 bagi Hong Kong, dengan total niIai ekspor mencapai US$ 2,9 miliar, naik 7,2 persen year-on-year (YoY).

Komoditas ekspor utamanya antara lain peralatan dan sparepart telekomunikasi (35,7 persen), kain berbahan rajutan (5,9 persen) dan komputer (4,5 persen). Pada periode yang sama, impor Hong Kong dari Indonesia tumbuh 8,8 persen menjadi US$ 2,5 miIiar.

Rosan menyebutkan, terkait hubungan bilateral Indonesia-Hong Kong pada 2016, wilayah otonomi khusus China itu juga merupakan investor terbesar keempat di Tanah Air, yakni senilai US$ 2,2 miliar. Ke depannya, dia mengatakan, mereka bisa membantu negara membiayai proyek infrastruktur yang kini sedang gencar dikerjakan.

"Ada potensi besar bagi Hong Kong dalam pembangunan infrastruktur, di mana pemerintah tengah melakukan upaya percepatan infrastruktur fisik. Pariwisata dan kelautan juga merupakan prioritas lainnya dalam pengembangan infrastruktur. Ini langkah penting untuk mencapai tujuan kita bersama," terangnya.

 

Selanjutnya

lustrasi Investasi Penanaman Uang atau Modal (iStockphoto)

Sementara itu, Chairman HKTDC Vincent HS Lo menyatakan, Belt and Road Initiative membawa kesempatan dan keuntungan yang nyata bagi Indonesia dan kawasan ASEAN.

"Indonesia, sebagai negara ekonomi terbesar di Asia Tenggara, berperan sangat penting dalam mewujudkan Belt and Road Initiative ini. Kita berharap, dapat berkolaborasi dengan Indonesia untuk mengubah kesempatan investasi ke dalam kerja sama bisnis yang menguntungkan," papar dia.

Perwakilan delegasi dari China lain yakni Chairman Sunwah Group Jonathan Choi mengaku terkesan dengan prospek dari proyek-proyek infrastruktur di Indonesia. Dia juga menilai, adanya permintaan yang tinggi untuk solusi total bagi pengembangan infrastruktur selain untuk kebutuhan modal.

"Dalam delegasi kami, ada sejumlah perwakilan dari berbagai penyedia layanan, mulai dari arsitektur dan keinsinyuran, konstruksi, teknologl Informasi, manajemen proyek dan operasi, sampai hukum dan manajemen resiko. Mereka siap mengkontribusikan keahliannya untuk proyek-proyek pembangunan yang sudah direncanakan," tukas dia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal Liga 1 Pekan Keenam: Duel Sengit Persija Vs Persib

Posted: 24 Apr 2018 10:00 PM PDT

Partai yang dinanti banyak penikmat sepak bola akan tersaji akhir minggu ini. Di pekan keenam Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak, dua klub bebuyutan, Persija Jakarta dan Persib Bandung bakal beradu kekuatan.

Pertandingan yang selalu diwarnai dengan bumbu rivalitas kedua suporter bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (28/4/2018). Untuk pertama kalinya dalam empat tahun terakhir, Persija dapat menjamu Persib di ibu kota.

Kedua tim menyambut pertandingan panas ini dengan modal positif. Persija dan Persib sama-sama berada di jalur kemenangan pada pekan sebelumnya.

Persija mampu membantai tuan rumah PSIS Semarang 4-1. Sedangkan Persib, unggul 3-1 atas tamunya Borneo FC.

Kabarnya, pendukung Persib, Bobotoh, tidak diperbolehkan untuk menemani perjuangan tim kebanggaannya melawan Persija. Panpel tuan rumah tidak memberi kuota untuk suporter tamu.

Jadwal Liga 1 Pekan Keenam

Persib akan bertandang ke markas Persija pada pekan keenam Liga 1. (Bola.com/Nick Hanoatubun)

Jumat, 27 April 2018

15.30 WIB Arema Vs Persipura (Indosiar)

18.30 WIB Borneo FC Vs Madura United (O Channel)

Sabtu, 28 April 2018

15.30 WIB Sriwijaya Vs PSM (Indosiar)

18.30 WIB Barito Putera Vs Bhayangkara FC (vidio.com)

18.30 WIB Persija Vs Persib (Indosiar)

Minggu, 29 April 2018

13.30 WIB Perseru Vs PSIS (vidio.com)

15.30 WIB Mitra Kukar Vs Pesebaya (Indosiar)

18.30 WIB Persela Vs PSMS (OChannel)

Senin, 30 April 2018

18.30 WIB PS TIRA Vs Bali United (OChannel)

Klasemen Liga 1 Pekan Keenam

Klasemen Liga 1

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Foto Pejabat Ini Diedit, Hasilnya Kocak dan Bikin Warganet Tertipu

Posted: 24 Apr 2018 10:00 PM PDT

Seorang wali kota bagian negara Rio Grande do Suk, Brasil, baru-baru ini menjadi perhatian publik. Bukan karena prestasinya, melainkan menjadi lelucon bagi para warganya.

Hal itu terjadi karena José Arno Appolo do Amaral, Wali Kota Alvorada, sepertinya menyuruh bawahannya untuk mengedit foto dirinya bersama dengan wakilnya, Valter Slayfer, seperti mengawasi pengerjaan pengerukan di Alvorada Municipality menggunakan Photoshop.

Melansir Oddity Central, Rabu (25/4/2018), mereka menunjukkan foto tersebut dengan keterangan bahwa kedua pejabat telah melakukan kunjungan. Sekilas memang tak ada yang salah dari foto tersebut. Namun, jika diperhatikan lebih saksama, objek foto kedua pejabat itu terlihat tak halus, seperti diedit.

Tahu bahwa wali kota dan wakilnya merekayasa kunjungan tersebut, warga setempat akhirnya menanggapi ulah petinggi daerah mereka dengan meme sindiran. Meme-meme tersebut bahkan telah beredar hingga menjadi perbincangan viral warganet.

Untuk memastikan foto editan tersebut, warga dan media setempat berusaha untuk mencari foto itu melalui Facebook resmi milik pemerintah. Sayangnya, usai viral di medsos, foto tersebut telah hilang atau dihapus.

Wali kota membenarkan bahwa foto palsu

(Foto: Oddity Central) Salah satu meme yang dibuat warga.

Ketika dihubungi oleh surat kabar lokal, Correiro do Povo, humas Kota Alvorda menyangkal foto editan tersebut. Lucunya, saat diminta penjelasan mengapa foto itu dihapus, mereka tak mampu untuk menjawab.

Namun, staf komunikasi kota tersebut bersikeras bahwa pengerjaan pengerukan telah dilaksanakan tanpa adanya perdebatan. Terlebih lagi pihak yang bersangkutan, yakni Amaral mengatakan sendiri bahwa foto itu tampak palsu ketika ditanya pers.

Dia sendiri mengungkapkan bahwa dirinya tidak memiliki keterlibatan apa pun dalam publikasi. Namun, wali kota itu berjanji siapapun yang bertanggung jawab atas kesalahan ini tidak akan dipecat, malahan akan diapresiasi.

"Sisi baiknya, saya menjadi sangat populer di dunia maya, mungkin saya akan mencalonkan diri sebagai senator," kata Amaral dengan nada bercanda.

Saksikan Video Pilihan di Bawah ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Motor Listrik 3 Roda Anti-Kehujanan, Cocok untuk Emak-Emak

Posted: 24 Apr 2018 10:00 PM PDT

Salah satu alat transportasi yang pernah viral di dunia maya adalah kendaraan berbentuk motor dengan tiga roda yang dilengkapi dengan kabin. Pada foto tersebut, terlihat emak-emak mengendarai kendaraan tersebut.

Kendaraan dengan fungsi sama ternyata hadir dalam gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) di JIExpo Kemayoran. Motor roda tiga tersebut bermerek Selis.

Selis terkenal sebagai produsen sepeda listrik. Perusahaan ini juga membuat mobil golf, tetapi kini juga punya yang model pod atau berkabin tadi. Namanya new Balis.

"Ini pakai listrik, jadi nanti bagian belakangnya dibuka, tinggal dicolok," kata Aziz dari Selis, menunjukkan soket untuk pengisian motor listrik tiga roda.

Jika lihat bagian kabinnya, desain interiornya cukup sederhana alias fungsional. Pengendara duduk di depan dengan setang motor mirip bajaj, sementara bagian belakangnya terdapat tempat duduk lagi. Cocok untuk emak-emak berkeliling kompleks atau mengantarkan anaknya.

 

Selanjutnya

Menurut spesifikasinya, Selis new Balis bisa memuat tiga orang dengan daya tampung bobot sampai 300 kg.

Baterainya 60 Volt 45 AH menggunakan motor penggerak DC 60 Volt berdaya 1.500 Watt.

Dengan desain bodi pod berbahan fiber yang artinya lumayan terlindungi juga kalau bepergian di tengah hujan, baterainya itu bisa membawa Selis new Balis sampai 50 km. Waktu pengisiannya diklaim membutuhkan waktu 7,5 jam (dari keadaan kosong daya). Sementara kecepatan maksimal 50 km/jam.

"Kalau jalan-jalan di perumahan, antar anak ke sekolah, masih bisa," kata dia sambil menyebut kalau motor tiga roda ini belum disertai surat-surat.

 

Reporter : Dimas Wahyu

Sumber : Otosia.com

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dikabarkan Hamil, Jessica Iskandar Tampil Seksi

Posted: 24 Apr 2018 10:00 PM PDT

Jessica Iskandar, saat ini masih berada di Amerika Serikat bersama anaknya, El Barack Alexander. Keberadaannya di sana, dikabarkan lantaran Jedar—sapaan Jessica Iskandar—tengah berbadan dua.

Tak ada klarifikasi mengenai isu kehamilannya, Jessica Iskandar justru menunjukkan pose seksinya di Brooklyn, New York, Amerika Serikat.

Dalam unggahannya, Rabu (25/4/2018), Jessica Iskandar tampak mengenakan gaun berwarna putih yang sangat pendek. Ia pun memakai stoking hitam transparan.

"How can anyone not love New York?" tulis Jessica Iskandar sebagai keterangan gambar.

 

Komentar Warganet

Jessica Iskandar (Foto: Instagram)

Warganet pun mengomentari penampilan Jessica Iskandar. Mereka menganggap foto yang diunggah ibu satu anak ini seksi.

"Seksiii abiss..," tulis akun @emilyshops.

"Terlalu seksi ki budanya el," tambah akun @lolanamanukoroe.

 

Lebih Gemuk

Jessica Iskandar, [Instagram: @inijedar]

Sebelumnya, Jessica Iskandar mengunggah foto dirinya dalam jarak dekat. Banyak yang menganggap pemain film Dealova ini tampak lebih gemuk dari biasanya.

Hal itulah yang membuat banyak orang menduga kalau Jessica Iskandar tengah hamil.

 

Lahirkan El Barack

(Instagram/inijedar)

Kala mengandung El Barack, Jessica Iskandar pun tak berada di Indonesia hingga anak sulungnya itu lahir.

Kala itu ia memilih menetap sementara di Amerika Serikat. Setelah cukup waktunya, Jedar kembali ke Tanah Air dengan buah hatinya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Karena Foto, Jessica Iskandar Dibilang Hamil?

Posted: 24 Apr 2018 10:00 PM PDT

Jessica Iskandar mengunggah foto saat dirinya berada di Brooklyn, New York. Karena foto ini, Jessica diduga tengah berbadan dua.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Film Avengers: Infinity War Tayang Siang Ini, Si Kecil Jangan Diajak Ya

Posted: 24 Apr 2018 10:00 PM PDT

Mulai siang nanti, seluruh penggemar superhero dari dunia Marvel di Indonesia sudah dapat menyaksikan film Avengers: Infinity War. Eitsss... jangan bawa anak-anak Anda ya, kecuali sudah berumur di atas 13 tahun.

Menurut psikolog anak, Ratih Zulhaqqi, terlepas dari apa pun konten film yang akan ditonton, membawa anak yang terlalu kecil juga tidak dianjurkan. "Kalau (anak) terlalu kecil malah dianya tidak tahan. Daya tahan tubuhnya juga enggak bagus. Takutnya, malah mengganggu penonton yang lain."

Anda tentu tidak mau dong, anak mendadak rewel di saat adegan paling seru di film Avengers: Infinity War sedang berlangsung?

Dilihat dari sisi perkembangan kognitif, akan lebih bagus dan bijak jika orangtua mengajak anak menonton film di bioskop ketika sang buah hati sudah bisa menganalisis.

"Artinya, kalau anak usia SD awal, kelas 1, 2, dan 3, masih belajar dari sesuatu yang konkret," kata Ratih saat dihubungi Health Liputan6.com pada Rabu, 25 April 2018.

Konkret artinya, saat anak bertanya mengenai hal apa pun yang dia lihat dari film Avengers: Infinity War, orangtua harus menjelaskannya panjang lebar. Tidak bisa setengah-setengah.

Saksikan juga video menarik berikut:

 

Avengers: Infinity War Belum Cocok Buat Anak-Anak

Black Order di Avengers: Infinity War. (Marvel Studios/Disney)

Beda halnya apabila Anda memperkenalkan seluruh tokoh di Avengers: Infinty War melalui media mainan koleksi Anda. Anda bisa membeberkan alasan menyukai tokoh superhero tersebut dengan menonjolkan nilai-nilai kehidupan (living value) mereka.

"Misal si superhero itu orangnya kuat banget, tidak takut dengan tantangan apa pun. Jadi, anak tahu bahwa dalam hidup, kita harus punya living value," kata Ratih.

Sementara lewat film akan menjadi agak susah. Film sudah merupakan seperangkat aktivitas. Film juga memiliki jalan cerita, yang normalnya hanya bisa dipahami oleh mereka yang bisa menganalisis sesuatu.

Ini yang ditakutkan jika mengajak anak berusia di bawah 11 menonton Avengers: Infinty War. Jalan cerita yang dihadirkan malah mengacaukan konsep yang ada di pikiran anak-anak.

"Begini. Superhero itu rata-rata berantem. Anak tidak mengerti jika berantem itu bagian dari membela sesuatu yang benar," kata Ratih.

"Lalu ada adegan bunuh-bunuhan. Nanti yang mereka tangkap adalah menegakkan keberan harus menghabiskan nyawa seseorang dulu. Konflik moral ini yang memang agak berat," kata Ratih menambahkan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pamer Kemesraan, Donald Trump Bersihkan Ketombe di Jas Emmanuel Macron

Posted: 24 Apr 2018 10:00 PM PDT

Presiden Prancis Emmanuel Macron melakukan lawatan perdananya ke Amerika Serikat. Dalam kunjungannya itu, Macron dan Donald Trump dinilai berusaha keras untuk menunjukkan "keintimannya".

Upaya membangun kemesraan tersebut tergambar jelas dalam sejumlah aktivitas yang mereka lakukan. Mulai dari menanam pohon di halaman selatan Gedung Putih, makan malam bersama di Mount Vernon, berpelukan, hingga saling menggenggam tangan dan cium pipi satu sama lain.

Namun, di tengah-tengah kemesraan itu Presiden Donald Trump mengucapkan hal yang tak biasa. Secara mengejutkan, Presiden ke-45 Amerika Serikat itu tiba-tiba saya menyentuh jas Macron untuk membersihkan apa yang diklaimnya ketombe.

"Kami memiliki hubungan yang sangat istimewa, bahkan saya akan membersihkan potongan kecil ketombe ini. Kita harus membuatnya terlihat sempurna -- dia sempurna," kata Donald Trump, demikian dikutip dari laman The Guardian, Rabu (25/4/2018).

Dalam kunjungannya ke Washington, Macron dikabarkan telah mengusulkan negosiasi sebuah kesepakatan baru yang tujuannya untuk membatasi kekuatan militer dan kegiatan skala regional Iran. Kelak, konsesus baru tersebut akan berdampingan dengan kesepakatan nuklir yang telah ada.

Gagasan Macron itu disebut-sebut akan dipertimbangkan demi mengakomodasi ketidakpuasan Donald Trump dengan kesepakatan nuklir sebelumnya yang diteken pada 2015, semasa pemerintahan Barack Obama.

"Saya selalu sampaikan bahwa kita tidak boleh mencabik-cabik JCPOA, sementara kita tidak punya (kesepakatan) yang lain. Itu bukan solusi yang baik," ucap Macron.

"Saya tidak mengatakan kita akan mentransfer satu kesepakatan ke kesepakatan yang lain," tegas presiden berusia 40 tahun tersebut seraya menambahkan bahwa JCPOA hanyalah salah satu aspek dalam menghadapi Iran.

Lebih lanjut Macron menjelaskan, jika JCPOA membatasi kegiatan utama nuklir Iran hingga 2025, maka kesepakatan yang diusulkannya akan bergerak lebih jauh, yakni memaksakan pemeriksaan permanen terhadap kegiatan-kegiatan tersebut serta membatasi perkembangan kegiatan balistik Iran, dan operasi militernya di seluruh kawasan, khususnya Suriah.

Presiden Prancis mengklaim diskusinya dengan Donald Trump telah "memungkinkan untuk membuka jalan bagi kesepakatan baru".

"Perancis tidak naif ketika menyangkut Iran. Kami juga memiliki rasa hormat yang besar kepada rakyat Iran ... tetapi kami tidak mengulangi kesalahan masa lalu".

Namun belum jelas, apakah Donald Trump akan mendukung gagasan Macron.

 

Berikut Video Detik-Detik Trump Bersihkan Ketombe Macron:

Masa Depan Kesepakatan Nuklir Iran

Presiden AS Donald Trump didampingi istrinya Melania Trump melakukan upacara penanaman pohon saat menyambut Presiden Prancis Emmanuel Macron bersama istrinya Brigitte Macron di South Lawn Gedung Putih, Washington (23/4). (AFP Photo / Jim Watson)

Nasib kesepatan nuklir Iran akan diketahui pada 12 Mei mendatang. Itu karena hari tersebut merupakan batas waktu yang diberikan Donald Trump bagi negara-negara Eropa untuk memperbaiki perjanjian nuklir yang dianggapnya cacat.

Terkait hal tersebut, dalam konferensi persnya bersama Macron, Donald Trump menyatakan, "Tidak ada yang tahu apa yang akan saya lakukan pada tanggal 12 Mei. Meskipun, Anda Pak Presiden, memiliki ide yang cukup bagus".

"Kita bisa berubah dan kita bisa fleksibel. Dalam hidup, Anda harus fleksibel," ujar Donald Trump.

Namun, pada satu titik, Donald Trump merilis peringatan bagi Iran. "Jika Iran mengancam kita, mereka akan membayar harga layaknya seperti beberapa negara yang sudah pernah melakukannya."

Dalam kesempatan yang sama, Donald Trump juga ditanya soal penarikan pasukan Amerika Serikat dari Suriah. Ia menjelaskan, "Saya ingin membawa prajurit-prajurit kami yang luar biasa kembali ke rumah. Namun, Emmanuel dan saya sendiri telah membahas fakta bahwa kami tidak ingin memberi Iran peluang ke Mediterania. Kami sedang mendiskusikan Suriah sebagai bagian dari kesepakatan keseluruhan."

Agenda pertemuan Donald Trump dan Macron berlanjut dengan makan malam kenegaraan pada Selasa malam.

Meskipun ini merupakan kali pertama Macron melawat ke Negeri Paman Sam, pertemuan itu adalah yang keenam dengan Donald Trump. Menurut Istana Elyséee, kedua presiden telah bicara melalui sambungan telepon sekitar 20 kali, menandai intensnya komunikasi antar mereka.

Belum lama ini, Amerika Serikat bersama dengan Prancis dan Inggris kompak melancarkan serangan udara ke Suriah. Tindakan ini merupakan balasan atas dugaan serangan senjata kimia yang dituding dilakukan rezim Bashar al-Assad di Douma.

Di akhir konferensi persnya bersama dengan Macron pada Selasa kemarin, Donald Trump mengatakan, "Saya sangat menyukainya (Macron)".

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Inspirasi Gaya Busana Monokrom ala Meghan Markle yang Anggun dan Elegan

Posted: 24 Apr 2018 10:00 PM PDT

Meghan Markle menjadi perbincangan publik sejak kabar pertunangannya dengan Pangeran Harry. Wanita cantik ini pun semakin populer karena memiliki gaya yang chic, elegan dan menawan saat menemani Pangeran Harry menghadiri berbagai acara kerajaan.

Meghan Markle menyukai tampil dengan gaya busana yang sederhana, tapi tetap stylish dan anggun. Ia kerap tampil dengan busana bertema monokrom yang klasik.

Dilansir dari berbagai sumber, Rabu (25/4/2018), intip inspirasi gaya monokrom ala Meghan Markle berikut ini.

 

When it drops by five degrees in Miami... #spring #meghanmarkle #royalcouple #princeharry #coldfront

Sebuah kiriman dibagikan oleh Chic Parisien (@chicparisien) pada

Meghan Markle mengenakan padanan blouse warna putih dengan long coat warna hitam sebagai luaran layaknya dress. Penampilannya terlihat semakin chic dengan menambahkan celana skinny,sepatu heels dan tas berwarna senada.

Ladylike

Tampil classy dengan midi dress bermotif garis vertikal warna putih rancangan Altuzarra dan blazer warna netral sebagai aksen. Penampilan Meghan terlihat semakin modis dengan menambahkan sling bag dan strap heels.

Serba Hitam

 

#MeghanMarkle and #PrinceHarry attended an event for women's empowerment this evening. More pics on JJ now!

Sebuah kiriman dibagikan oleh Just Jared (@justjared) pada

Saat menghadiri sebuah acara formal bersama Pangeran Harry, Meghan Markle memilih mengenakan midi dress warna hitam rancangan Chanel dengan sentuhan ikat pinggang. Tak ketinggalan tas pesta dan sepatu heels yang berwarna serasi.

Foto: instagram.com/@justjared

Gaya berbusana Meghan Markle saat menghadiri Commonwealth Heads of Government Meeting di London (19/4). Meghan Markle terlihat mengenakan busana serba hitam dan menenteng tas kecil dari Gucci. (Chris Jackson/Pool Photo via AP)Meghan Markle memegang tas kecilnya saat menghadiri Commonwealth Heads of Government Meeting di London (19/4). Tas berwarna hitam merk Gucci ini diperkirakan seharga 830 dollar AS atau sekitar Rp 11 juta.  (Chris Jackson/Pool Photo via AP)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Fadli Zon: Persaudaraan Alumni 212 Temui Jokowi untuk Tagih Janji

Posted: 24 Apr 2018 09:58 PM PDT

Presiden Jokowi dikabarkan bertemu dengan Persaudaraan Alumni (PA) 212. Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Fadli Zon mengklaim tahu poin yang dibicarakan dalam pertemuan itu.

"Saya mendapatkan informasi dari pertemuan itu dari PA 212 juga menanyakan apa yang menjadi janji-janji Pak Jokowi terutama terkait dengan akan menghentikan kriminalisasi terhadap ulama dan tokoh-tokoh yang terkait aktivis 212 itu," kata Fadli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (25/4/2018).

Menurutnya, Jokowi sedikit terlambat jika ingin merangkul PA 212. Fadli mengatakan, seharusnya pertemuan itu dilakukan sebelum musim Pilpres 2019.

"Namanya juga usaha (Jokowi) mendapatkan dukungan dari mana-mana tapi ya mungkin agak sedikit terlambat sih, harusnya dari dulu-dulu dong," ungkapnya.

"Jangan baru mau pemilu kemudian mendekati dan kemudian berusaha meyakinkan. Kenyataannya apa yang sudah terjadi, sudah terjadi begitu," ucapnya.

 

Sambut Baik

Jokowi-JK Jalan ke Monas Ikut Salat Jumat Bersama Massa Demo 212. (Biro Pers Setpres)

Kedati demikian, pria yang juga menjabat Wakil Ketua DPR itu tetap menyambut baik pertemuan tersebut. Ia yakin banyak hal yang dijelaskan Jokowi pada PA 212.

"Tapi yang namanya dialog sangat bagus, apalagi bisa disampaikan secara langsung, dijawab juga secara langsung, menurut saya sih bagus-bagus saja. Saya yakin itu nanti akan dijelaskan juga PA 212," ucapnya.

 

Reporter : Sania Mashabi

Sumber  : Merdeka.com

Saksikan video pilihan di bawah ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Akhir Kisah Gugatan Hak Cipta Foto Naruto, Monyet Selfie Indonesia

Posted: 24 Apr 2018 09:51 PM PDT

Kasus perseteruan mengenai hak cipta foto selfie yang dijepret oleh seekor monyet bernama Naruto asal Indonesia akhirnya diputuskan.

Sebagaimana dikutip dari Ars Technica, Rabu (25/5/2018), pengadilan banding federal memutuskan Naruto yang terkenal dengan julukan monyet selfie ini tidak memiliki kedudukan hukum.

Dengan demikian, tidak ada pelanggaran hak cipta terhadap seorang fotografer bernama David Slater.

Menurut Pengadilan Banding di AS, undang-undang tentang hak cipta secara tegas tidak mengizinkan hewan untuk mengajukan gugatan pelanggaran hak cipta.

Kasus ini terjadi pada 2011, saat fotografer alam asal Inggris itu tengah melakukan pemotretan di Tangkoko, Sulawesi.

Entah bagaimana ceritanya, Naruto mengambil kamera Slater dan menjepret wajahnya sendiri beberapa kali (layaknya foto selfie).

Sang fotografer kemudian menerbitkan sebuah buku, termasuk beberapa gambar selfie Naruto yang kemudian dikenal dengan nama "monyet selfie".

Penerbitan buku tersebut memancing kelompok advokasi hak-hak hewan yang tergabung dalam PETA untuk mewakili Naruto dan mengajukan gugatan hak cipta atas foto selfie tersebut. PETA menganggap, hak cipta Naruto telah dilanggar.

Pada Januari 2016, seorang hakim distrik federal di San Francisco memutuskan, Naruto bukanlah manusia, sehingga ia tidak dapat mengajukan gugatan.

Pengadilan telah memutuskan hal tersebut dan keputusan diambil September lalu. Pihak Slater pun setuju untuk menyumbangkan 25 persen dari pendapatannya dari gambar Naruto untuk diberikan kepada Tangkoko.

Sempat Bermasalah dengan Wikipedia

Selfie David Slater dan monyet (Foto: David Slater via Mirror.co.uk)

Foto yang sama ternyata pernah jadi rebutan antara Slater dan Wikipedia. Ceritanya, foto selfie monyet berjambul hitam yang ada di kamera Slater digunakan oleh Wikipedia. 

Seperti dilansir Huffington Post, masalah antara Slater dan Wikipedia berawal ketika foto selfie itu muncul di Wikipedia dan Wikipedia Commons.

Wikipedia Commons adalah perpanjangan tangan Wikimedia Foundation--pemilik Wikipedia--yang menyuguhkan berbagai foto di domain publik dan bisa digunakan secara gratis.

Slater meminta Wikimedia menghapus foto tersebut, dengan klaim bahwa hak cipta dari foto itu adalah miliknya. Jika ada pihak lain yang ingin menggunakan, maka harus membayar.

Namun, Wikimedia menolak permintaan tersebut dan beralasan bahwa secara teknis foto itu diambil oleh monyet, bukan Slater. Situasi ini membuat Slater marah dan merasa sedih.

Slater kepada Huffington Post mengatakan bahwa editor Wikipedia, yang sebagian besar di antaranya adalah relawan, memiliki pandangan hidup komunis.

"Ini sangat berpotensi dijalankan oleh orang-orang yang memiliki agenda politik. Orang-orang yang mengedit ini bisa jadi adalah Adolf Hitler atau Stalin yang baru. Mereka menggunakan apa pun unyuk mencapai tujuannya," ungkap Slater.

Dia juga meminta orang-orang berhenti menggunakan Wikipedia. "Sangat penting untuk mengatakan kepada orang-orang agar berhenti menggunakan Wikipedia sebagai sumber kebenaran," sambungnya.

Tak Ada Hak Cipta Dilanggar

Selfie monyet (Foto: Wikipedia Commons)

Juru bicara Wikimedia, Katherine Maher, dalam sebuah e-mail mengungkapkan bahwa pihaknya telah melakukan penelitian mengenai argumen yang ada.

Dia menyatakan tidak ada yang memiliki hak cipta foto tersebut, sehingga bisa digunakan oleh siapa saja.

"Menurut kami monyet tidak memiliki hak cipta. Sebaliknya, kami menilai tidak ada siapa pun yang memiliki hak ciptanya. Artinya, foto itu bisa berada dalam wilayah publik," jelas Maher.

Di bawah hukum Amerika Serikat (AS), kata Maher, non-manusia tidak bisa mengklaim hak cipta. Sedangkan dalam hal ini monyet itu adalah fotografernya.

Untuk mengklaim hak cipta, fotografer harus membuat kontribusi substansial dalam gambar akhir. Bahkan jika demikian, maka mereka hanya memiliki hak cipta untuk perubahannya saja dan bukan foto aslinya.

"Karena monyet yang memotret, artinya tidak ada yang berhak atas hak cipta. Sehingga foto menjadi milik publik," tutur Maher.

(Tin/Jek)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Steve Christian Buka XYZ Days 2018, Ungkap Fakta Media Online dan TV

Posted: 24 Apr 2018 09:50 PM PDT

Setelah lama dinanti, para milenials akhirnya datang juga. Mereka tergabung dalam XYZ Days 2018, konferensi inspirasi multi generasi persembahan KapanLagi Youniverse (KLY) yang bakal memberikan insight mengenai dunia konten dan media dari lintas generasi. Tidak hanya generasi kini atau Y, tapi juga X dan Z.

Event XYZ Days 2018 yang dihelat di The Hall Senayan City, Jakarta Pusat, Rabu (25/4/2018), sudah dipadati pengunjung sejak pukul 9.00 WIB. Acara yang sekaligus menjadi ajang perkenalan bergabungnya media daring terkemuka KapanLagi Network dengan Liputan6 dibuka oleh Steve Christian selaku CEO KLY Network.

Steve menjelaskan, media online dan televisi sekarang disaingi oleh media non profesional seperti hadirnya banyak video blogger. Namun semua bisa disiasati dengan menjadi penengah di antara fenomena tersebut.

"Content creator sebenarnya istilah yang sudah lama kita kenal. Tapi sekarang tidak lagi dikuasai oleh media, perusahaan seperti KLY dan TV, tidak bisa. Karena semua orang bisa bikin konten dan punya pemirsa," kata Steve Christian dalam speech-nya di acara XYZ Days 2018.

 

Banyak Konten Non Profesional

"Kita mengambil porsi premium atau profesional, sedang porsi non profesional diambil oleh orang luar. Contohnya berapa banyak kita konsumsi konten yang dibuat oleh teman kita dibandingkan profesional seperti media kami. Online media tetap mendapat porsi tapi harus bersaing dengan media sosial. Dari sini kita belajar bagaimana dapat posisi, bikin konten menarik untuk dikonsumsi oleh users dan brand," sambung pria berkacamata tersebut.

 

Tak Dihadiri Presiden Jokowi

(Foto: Liputan6.com/Angga Yuniar)

Acara KLY XYZ 2018 yang digelar satu hari penuh seharusnya dihadiri oleh Presiden Joko Widodo. Berhubung tidak bisa hadir, orang nomor satu di Indonesia tersebut hanya memberikan ucapan salam dalam bentuk video didampingi oleh para speaker. (abs/kapanlagi.com)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Atasi Wakil Jepang, Tontowi / Liliyana ke Babak Kedua Kejuaraan Asia

Posted: 24 Apr 2018 09:45 PM PDT

Babak pertama Kejuaraan Asia Bulu Tangkis 2018 sukses dilewati Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir. Unggulan pertama ganda campuran ini menang dua gim langsung atas Yuki Kaneko/Koharu Yonemoto dari Jepang dengan skor 21-18 dan 21-12 dalam waktu 35 menit.

Tontowi/Liliyana tampil bagi pada laga pertama Kejuaraan Asia Bulu Tangkis 2018. Penampilan Liliyana yang begitu lihai di depan net sering kali mengecoh pergerakan Kaneko/Yonemoto. Namun, saat Tontowi/Liliyana unggul jauh 18-12, Kaneko/Yonemoto mendekat untuk mengubah skor menjadi 18-17.

"Dari awal sudah benar mainnya, tapi agak kendor di poin-poin akhir. Ini yang harus menjadi koreksi buat kami, jangan gampang buang dua, tiga, empat poin, enggak kerasa lawan sudah mengejar, kami panik. Di saat-saat seperti ini, saya juga harus banyak mengingatkan Owi," kata Liliyana usai pertandingan di Wuhan Sports Center, Tiongkok, Rabu (25/4/2018) pagi WIB.

"Saat itu saya memang banyak mengarahkan shuttlecock ke atas, dan pertahanan saya kurang siap. Di gim kedua, pasangan Jepang ini tidak mudah dimatikan, ditambah lagi kondisi shuttlecock yang berat," Tontowi menjelaskan.

Podium Juara

Tontowi Ahmad / Liliyana Natsir melewati babak pertama Kejuaraan Asia Bulu Tangkis 2018 yang berlangsung di Wuhan Sports Center, Tiongkok, Rabu (25/4/2018) pagi WIB. (Humas PB PBSI)

Tontowi/Liliyana mengaku rindu kembali naik podium juara. Keduanya terakhir kali menjadi jawara di World Championships 2017, Glasgow, Skotlandia.

Soal pengalaman, strategi, dan kekuatan mental tentunya sudah dimiliki pasangan peraih medali emas Olimpiade Rio de Janeiro 2016 ini. Keduanya kini lebih fokus mengatur kondisi dan stamina di tengah persaingan dengan pemain-pemain muda.

"Kami lebih persiapkan stamina karena shuttlecock di sini berat, jadi untuk kami pemain yang enggak muda lagi, harus pintar-pintar atur kondisi di situasi seperti ini," papar Liliyana.

"Buat saya sekarang dari babak awal semua lawan itu berat, karena yang kami lawan itu pemain-pemain muda semua. Pasti mereka lebih cepat, lebih kuat, jadi kami banyak main di strategi dan untuk menerapkan ini, butuh komunikasi yang baik dengan pasangan," ia menambahkan.

Praveen / Melati

Sayang, langkah Tontowi/Liliyana tidak diikuti ganda campuran Indonesia lainnya, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Mereka ditaklukkan Tan Chung Man/Tse Ying Suet dari Hong Kong dua gim langsung 16-21 dan 12-21.

Masih ada satu wakil Indonesia di ganda campuran, yakni Ricky Karanda Suwardi/Debby Susanto. Mereka akan menghadapi wakil Sri Lanka, Sachin Dias/Thilini Pramodika Hendahewa.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pembangkit Listrik Limbah Pertanian Beroperasi Perdana di Kalimantan

Posted: 24 Apr 2018 09:45 PM PDT

PT PLN (Persero) mengoperasikan pembangkit listrik biomassa (PLTBm) pertama di Kalimantan. Pembangkit listrik berbahan bakar limbah pertanian berkapasitas total 15 Megawatt (MW) .

General Manager PLN Wilayah Kalimantan Barat Richard Safkaur mengatakan, pembangkit listrik swasta milik PT Rezeki Perkasa Sejahtera Lestari ini akan memasok listrik sebesar sebesar 74 juta kilo watt hour (kWh) per tahun ke sistem Khatulistiwa.

Keberadaan PLBm yang baru beroperasi ini untuk memperkuat pasokan listrik di sistem Khatulistiwa, serta menggantikan beberapa pembangkit yang mengonsumsi bahan bakar minyak (BBM).

"Pengembangan energi baru terbarukan jadi salah satu prioritas PLN di regional Kalimantan. Saat ini di wilayah Kalimantan Barat, persentase pembangkit listrik yang memakai minyak masih sebesar 44 persen," kata Richard, di Jakarta, Rabu (25/4/2018).

PLTBm 1 Rezeki Siantan mulai dibangun sejak Desember 2016 ini berlokasi di Wajok Hulu, Kecamatan Siantan, Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat. Beroperasi dengan memanfaatkan limbah pertanian sebagai sumber bahan bakarnya, seperti cangkang sawit, sekam padi, tongkol jagung, ampas tebu, serbuk kayu.

"Harga material tersebut berkisar Rp 600 per kg. Diperkirakan kebutuhan bahan bakar untuk memproduksi energi listrik setahunnya sebanyak 98.400 ton per tahunnya," jelas Richard.

Untuk mengalirkan listrik PLBm Siantan ke sistem Khatulistiwa, PLN juga telah membangun jaringan listrik 20 kilo Volt (kV) sepanjang 5,6 kilometer sirkit (kms) dari pembangkit ke titik interkoneksi di Gardu Induk (GI) Siantan.

 

Investasi US$ 21 Juta

Ilustrasi Pembangkit Listrik Energi Baru Terbarukan. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sementara itu, Direktur Utama PT Rezeki Perkasa Sejahtera Lestari Duken Kuncara mengatakan pihaknya bekerja sama dengan dinas kehutanan dan organisasi terkait untuk pasokan bahan bakar pembangkit.

"Keberlangsungan suplai bahan baku harus kami pastikan. Langkah yang kami ambil adalah menjalin kerja sama dengan pengusaha Perkebunan Kelapa Sawit (PKS) yang berada tersebar di Provinsi Kalimantan Barat. Ke depannya akan dijalin juga kerja sama dengan pihak pemilik lahan untuk membuat koperasi demi meningkatkan perekonomian masyarakat lokal," papar Dunken.

Dunken juga menambahkan, perusahaannya menginvestasikan dana lebih dari US$ 21 juta untuk membangun PLTBm Siantan.

"Dari total kapasitas terpasang 1x15 Megawatt, kami dan PLN sudah sepakat untuk menyalurkan sebesar 10 Megawatt terlebih dahulu sesuai power agreement yang sudah ditandatangani pada 2016," tandas Dunken.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Disebut Amien Rais Penyelamat Negeri, Anies: Saya Amini

Posted: 24 Apr 2018 09:43 PM PDT

Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais meramal Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjadi juru penyelamat negeri ini.

Menanggapi hal tersebut, Anies mengatakan siapa saja yang mendoakannya, dia akan mengamini.

"Saya rasa semua dari kita punya tanggung jawab di Indonsia, mainkan peran masing-masing. Siapa pun yang mendoakan saya amini," kata Anies di kawasan Monas, Rabu (25/4/2018).

Menurut Anies Baswedan, semua punya peran dan tugas masing-masing di Indonesia. Bagi Anies, tugasnya adalah menjadi Gubernur DKI Jakarta.

"Pokoknya masing-masing mainkan peran, saya sedang bertugas di Jakarta, maka Ibu Kota jadi tanggung jawab saya. Bismillah saya jalankan dengan sebaik-baiknya," imbuh Anies Baswedan.

Tak Terkait Pilpres

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Pangdam Jaya Joni Supriyanto (Liputan6.com/ Delvira Chaerani)

Mantan Mendikbud itu menyebut pernyataan Amien Rais tak perlu diintrepertasikan sebagai kode Anies Bawesan maju Pilpres 2019.

"Ini diterima sebagai amanat, sebagai tanggung jawab dan tidak usah diinterpretasikan jauh-jauh," katanya.

Sebelumnya pada acara tasyakuran satu tahun Ustazah Peduli Negeri di Balai Kota Jakarta, Selasa 24 April 2018, Amien Rais menyebut Anies penyelamat negeri.

"Ini saya ramal tangannya. Insyaallah jadi penyelamat negeri," kata Amien.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Setnov Divonis 15 Tahun Penjara, Ketua DPR: Kita Semua Prihatin

Posted: 24 Apr 2018 09:41 PM PDT

Ketok palu majelis hakim Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) yang memvonis mantan Ketua DPR RI Setya Novanto dalam kasus korupsi pengadaan KTP elektronik (e-KTP) mendapat perhatian dari Ketua DPR RI Bambang Soesatyo.

"Kita semua di DPR RI tentu prihatin atas vonis tersebut. Kami mendoakan semoga Pak Novanto dan keluarga diberikan ketabahan dan kesabaran dalam menghadapi cobaan tersebut," kata Bambang ketika dihubungi melalui telepon selulernya di Jakarta, Selasa, 24 April 2018, yang dikutip dari Antara, Rabu (25/4/2018).

Menurut pria yang akrab disapa Bamsoet ini, sesuai dengan aturan perundang-undangan yang ada, Novanto masih memiliki hak untuk mengajukan banding atas putusan majelis hakim tersebut.

Politikus Partai Golkar ini menambahkan, para pengurus dan kader Partai Golkar selalu mendoakan semoga Tuhan Yang Maha Esa memberikan jalan terbaik baik bagi Setya Novanto dan keluarga.

 

 

Saksian video pilihan di bawah ini: 

Vonis 15 Tahun

Sebelumnya, majelis hakim menjatuhkan vonis hukuman 15 tahun penjara dan denda sebesar Rp 500 juta serta subsider tiga bulan kurungan kepada Setya Novanto.

Dalam putusannya disebutkan, Setnov terbukti secara sah telah melakukan korupsi pada pengadaan e-KTP tahun anggaran 2011-2013.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

PSI: Hoaks Jadi Tantangan Terbesar Jokowi pada Pilpres 2019

Posted: 24 Apr 2018 09:36 PM PDT

Juru bicara Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Andy Budiman mengungkapkan ancaman terbesar bagi Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Pilpres 2019. Ia menilai tantangan itu adalah berita hoaks.

"Ancaman terbesar kini adalah menangkis berbagai kabar bohong yang beredar luas melalui media sosial seperti isu serbuan tenaga kerja asal Cina ke Indonesia, atau soal utang luar negeri dan kesenjangan sosial yang dibingkai dalam perspektif SARA," kata Andy dalam keterangan tertulisnya, Rabu (25/4/2018).

Menurutnya, dalam beberapa survei elektabilitas Jokowi terus melonjak. Hal itu, kata dia, menjadi bukti Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut memiliki kualitas kepemimpinan.

"Ini adalah bukti bahwa masyarakat puas terhadap hasil kerja Presiden Jokowi," ia menambahkan.

Andy menuturkan, media sosial memiliki peranan yang cukup besar dalam menyebarkan berita hoaks. Karena itu sebagai partai pendukung Jokowi, PSI akan berusaha meminimalisir pemberitaan hoaks terhadap Jokowi melalui pemberitaan di media konvensional.

 

Mendidik Publik

Presiden Jokowi berdialog dengan konten kreator dan Influencer di Istana Bogor. (Liputan6.com/Ady Anugrahadi)

"Kampanye melawan hoax yang ditujukan kepada Jokowi adalah upaya PSI untuk memenangkan Jokowi, sekaligus mendidik publik agar kritis dalam membaca pesan di media sosial," ucapnya.

Sebelumnya, Survei Litbang Kompas terbaru dalam enam bulan terakhir elektabilitas Jokowi naik dari 46,3 persen menjadi 55,9 persen. Sedangkan calon pesaingnya, Prabowo Subianto, berada di angka 14,4 persen.

 

Reporter: Sania Masabi

Sumber: Merdeka.com

 

Saksikan video pilihan di bawah ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Dihadiri Konten Kreator, Pengunjung Antusias Hadiri XYZ Day 2018

Posted: 24 Apr 2018 09:35 PM PDT

Pengunjung antr untuk mengisi data saat menghadiri XYZ Day 2018 di The Hall Senayan City, Jakarta, Rabu (25/4). XYZ Day diselenggarakan oleh KapanLagi Youniverse. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Pengunjung antr untuk mengisi data saat menghadiri XYZ Day 2018 di The Hall Senayan City, Jakarta, Rabu (25/4). XYZ Day diselenggarakan oleh KapanLagi Youniverse. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Pengunung menunjukkan tiket masuk acara XYZ Day 2018 di The Hall Senayan City, Jakarta, Rabu (25/4). KLY Day menghadirkan talkshow dari para konten kreator dan influencer hits. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Pengunung menunjukkan tiket masuk acara XYZ Day 2018 di The Hall Senayan City, Jakarta, Rabu (25/4). KLY Day menghadirkan talkshow dari para konten kreator dan influencer hits. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Antrean pengunjung saat menghadiri XYZ Day 2018 di The Hall Senayan City, Jakarta, Rabu (25/4). Acara ini bertujuan memberikan insight yang lebih mendalam tentang generasi X, Y, dan Z dari para ahli di bidangnya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Antrean pengunjung saat menghadiri XYZ Day 2018 di The Hall Senayan City, Jakarta, Rabu (25/4). Acara ini bertujuan memberikan insight yang lebih mendalam tentang generasi X, Y, dan Z dari para ahli di bidangnya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

CEO KLY Steve Christian (kiri) dan Deputy CEO KLY Karaniya Dharmasaputra foto bersama di booth XYZ Day 2018, Jakarta, Rabu (25/4). XYZ Day merupakan ajang perkenalan KapanLagi Youniverse. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

CEO KLY Steve Christian (kiri) dan Deputy CEO KLY Karaniya Dharmasaputra foto bersama di booth XYZ Day 2018, Jakarta, Rabu (25/4). XYZ Day merupakan ajang perkenalan KapanLagi Youniverse. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Pengunjung foto di booth XYZ Day 2018, Jakarta, Rabu (25/4). KapanLagi Youniverse yakni bersatunya PT Kreatif Media Karya dan PT KapanLagi Network. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Pengunjung foto di booth XYZ Day 2018, Jakarta, Rabu (25/4). KapanLagi Youniverse yakni bersatunya PT Kreatif Media Karya dan PT KapanLagi Network. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Pengunjung foto di booth XYZ Day 2018, Jakarta, Rabu (25/4). KLY merupakan grup media terkemuka Tanah Air yang juga menaungi Liputan6.com. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Pengunjung foto di booth XYZ Day 2018, Jakarta, Rabu (25/4). KLY merupakan grup media terkemuka Tanah Air yang juga menaungi Liputan6.com. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Para pengunjung siap masuk ruangan untuk mengikuti XYZ Day 2018 di The Hall Senayan City, Jakarta, Rabu (25/4). (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Para pengunjung siap masuk ruangan untuk mengikuti XYZ Day 2018 di The Hall Senayan City, Jakarta, Rabu (25/4). (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Para pengunjung bersantai jelang pembukaan acara XYZ Day 2018 di The Hall Senayan City, Jakarta, Rabu (25/4). (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Para pengunjung bersantai jelang pembukaan acara XYZ Day 2018 di The Hall Senayan City, Jakarta, Rabu (25/4). (Liputan6.com/Herman Zakharia)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

130 Tahun Berlalu, Kota Vancouver Minta Maaf atas Rasisme kepada Imigran China

Posted: 24 Apr 2018 09:33 PM PDT

Komunitas warga keturunan China di Kanada menyambut dengan sukacita permintaan maaf resmi Dewan Kota Vancouver terhadap kebijakan rasial yang diterapkan 130 tahun lalu.

Dewan Kota Vancouver mengakui sejarah diskriminasi pada penerapan aturan hukum, regulasi, dan kebijakan sosial terhadap imigran asal China.

Dikutip dari South China Morning Post, Rabu (25/4/2018), ucapan maaf secara resmi itu disampaikan di Pusat Kebudayaan China di Kota Vancouver pada Minggu, 22 April 2018.

Permintaan maaf tersebut disampaikan dalam dua bahasa, yakni bahasa Inggris dan bahasa Mandarin dialek Guangdong--yang merupakan daerah asal sebagai besar imigran China sejak 1880-an di Kanada.

"Ini adalah hari penting bagi dewan dan semua warga Vancouver, untuk berkumpul dan mengakui kesalahan sejarah yang dilakukan terhadap rakyat China, sekaligus bersama-sama membangun masa depan yang lebih baik," kata Wali Kota Vancouver Gregor Robertson, di hadapan lebih dari 500 orang hadirin.

Ribuan imigran asal China tiba di Kanada di sepanjang dekade 1880-an, untuk menjadi buruh dalam proyek pembangunan jaringan rel kereta api dari Vancouver ke Montreal.

Selain penetapan nilai pajak federal yang tidak adil, imigran China juga harus menghadapi diskriminasi di sekolah, fasilitas publik, hingga di lingkungan tempat tinggal.

Bahkan setelah meninggal sekali pun, warga keturunan China kerap mengalami kesulitan untuk menguburkan jenazah. Mereka tidak jarang harus keluar biaya ekstra untuk melakukan prosesi pemakaman di tanah leluhur di China daratan.

Hingga 1952, para imigran asal China dilarang bekerja di layanan publik Kanada, dan tidak diizinkan untuk berpartisipasi dalam pemilu.

 

Simak video pilihan berikut: 

 

 

 

Satu kanada, Bukan Kelompok yang Saling Membeda-bedakan

Bendera negara Kanada (iStockphoto)

Sementara itu, menurut Kelley Lee, seorang profesor di bidang Ilmu Kesehatan, kakeknya, Lee Kum Shing, termasuk di antara mereka yang harus membayar pajak sebesar 500 dolar Kanada (sekitar Rp 5,4 juta), ketika bermigrasi dari China ke Kanada pada 1911 silam.

Kala itu, nilai pajak tersebut hampir serupa dengan nilai total gaji buruh kasar selama dua tahun.

Lee juga mengatakan bahwa keluarganya, termasuk sang ayah, Monty Lee--yang lahir di Vancouver pada 1923, menghadapi berbagai kebijakan diskriminatif di banyak sektor, sehingga membuat kehidupan mereka di tanah rantau semakin sulit.

"(permintaan maaf) Sangat penting ... karena ini adalah tempat di mana keluarga kami berjuang untuk menjadi bagian dari Kanada. Permintaan maaf adalah pengakuan bahwa apa yang terjadi pada kami adalah tindakan yang salah," kata Lee.

"Adalah tragis untuk berpikir tentang apa yang hilang, sebagai akibat dari diskriminasi, tidak hanya untuk orang-orang seperti ayah saya, tetapi untuk Kanada sebagai sebuah negara," lanjutnya.

Pendapat hampir serupa juga dilontarkan oleh salah seorang anggota Dewan Kota, Raymond Louie, yang nenek moyangnya bermigrasi dari Zhongshan di Guangdong.

"Ketika belakangan, banyak orang menunjuk siapa Anda, dan dari mana Anda berasal, permintaan maaf ini terasa seperti angin segar. Kita di sini sebagai satu Kanada, bukan kelompok yang saling membeda-bedakan," ujar Louie.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polisi Gadungan Diringkus di Palmerah Beserta Sepucuk Airsoft Gun

Posted: 24 Apr 2018 09:32 PM PDT

Polisi gadungan Heru Kito Herlambang (39) diamankan jajaran Polsek Palmerah, Jakarta Barat. Kapolsek Palmerah Kompol Aryono mengatakan, penangkapan polisi gadungan ini berdasarkan laporan masyarakat yang kerap meresahkan warga Jalan Ori, RT 001 RW 005, Kelurahan Kota Bambu Selatan, Palmerah, Jakarta Barat.

"Kami mendapatkan informasi dari warga bahwa ada seorang laki-laki yang mengaku sebagai polisi. Kemudian tim Buser Reskrim Polsek Palmerah di bawah pimpinan Kanit Reskrim AKP Afrizal langsung meluncur ke TKP dan menangkap lelaki itu," kata Heru di Jakarta, Rabu (25/4/2018).

Menurut dia, Heru mengaku memang bercita-cita ingin menjadi anggota Polri sejak kecil. Namun, ia tidak pernah bisa menggapai mimpinya itu hingga akhirnya memutuskan untuk menjadi polisi gadungan.

"Jadi yang buat resah ini karena dia selalu menenteng senjata api jenis airsoft gun hitam," ujar Heru.

 Saksikan video pilihan di bawah ini:

Masih Diperiksa

Saat diamankan dan dilakukan penggeledahan, polisi menemukan airsoft gun yang berada di pinggang sebelah kanan pelaku. Saksi mengatakan pelaku sering menakut-nakuti warga dengan menodongkan senjata tersebut.

"Si pelaku ini juga pernah menggeledah saksi seperti halnya seorang polisi yang sedang menjalankan tugasnya saat menangkap penjahat. Kini pelaku masih menjalani sejumlah pemeriksaan intensif di Mapolsek Palmerah guna menetapkan pasal untuknya," Heru menjelaskan.

 

Reporter: Ronald

Sumber: Merdeka.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Demi Kuat Jalani Profesi, Guru Olahraga di Balikpapan Konsumsi Sabu

Posted: 24 Apr 2018 09:32 PM PDT

Berawal dari penyelidikan curanmor, petugas malah berhasil melakukan pengembangan ke kasus narkotika. Seorang oknum guru, Hamka (37) ditangkap, setelah petugas mendatangi rumahnya di Jalan Sultan Hasanuddin, RT 40, Balikpapan Barat. Guru olahraga tersebut kedapatan menggunakan sabu.

"Awalnya, kami sedang melakukan giat penyelidikan pelaku pencurian kendaraan bermotor di Kelurahan Baru Tengah, sekira pukul 15.30 Wita," kata Kapolsek Balikpapan Barat Kompol I Putu Yasa, dikutip dari Kaltim Post (Jawa Pos Grup), Rabu (25/4/2018).

Dari penyelidikan curanmor, tim Opsnal Polsek Balikpapan Barat menghentikan seorang pengendara sepeda motor, di Jalan Bukit Pelajar Sidodadi. Pengendara bernama Anwar, 39, tersebut digeledah. Darinya, polisi menemukan paket sabu seberat 0,11 gram dan alat isap di kantong celana sebelah kiri. Anwar pun mengaku bahwa sabu itu pesanan seseorang.

"Katanya yang pesan biasa dipanggil Pak Guru (Hamka)," ungkap Putu.

Anwar pun diamankan. Tim yang mendapat informasi soal pemesan membawa Anwar untuk menemui 'Pak Guru' yang dimaksud. Saat didatangi petugas, Hamka sempat mengelak.

Dia menolak disebut sebagai pihak yang memesan sabu dari Anwar. "Namun, saat kami pertemukan keduanya, tersangka (Hamka) akhirnya mengaku," sambung Putu.

Pengembangan pun dilakukan. Petugas menyatakan, sudah mengantongi indentitas pemasok sabu ke Anwar.

Sementara itu, Hamka mengaku terpaksa menggunakan sabu agar kuat menjalani pekerjaannya sebagai guru olahraga di salah satu SD negeri di kawasan Balikpapan Tengah. Rencananya, sabu itu akan dia isap bersama Anwar yang merupakan tetangga samping rumah.

"Kami masih terus kembangkan dan dalami kasus ini. Memang sungguh disayangkan, seorang guru justru memberikan contoh negatif. Inilah narkoba. Tidak memandang pekerjaan ataupun status seseorang," pungkas Putu.

Baca berita menarik lainnya di JawaPos.com di sini.

Saksikan video pilihan berikut ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pengamat: Isu SARA untuk Politik Merusak Demokrasi Indonesia

Posted: 24 Apr 2018 09:30 PM PDT

Guru Besar sekaligus sosilog dari Universitas Indonesia, Tamrin Tomagola menilai, dunia perpolitikan sekarang ini, tidak beradab. Sebab, banyak isu suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA) yang dimanfaatkan untuk kepentingan politik.

Hal ini disampaikan saat membuka Focus Group Discussion dengan tema "Mekanisme Penyelenggaraan Pilkada 2018 dan Pileg, Pilpres 2019 Secara Demokratis". Acara ini digelar oleh Komisi Pemilihan Umum bersama Komite bidang Politik dan Keamanan DPP PDIP.

"Keadaan demokrasi dan politik hari ini memang sangat menyakitkan. Isu SARA dimanfaatkan dan dibawa-bawa ke politik," ucap Tamrin, Selasa 24 April 2018.

Dia menyebutkan, hal ini terjadi karena DPR tidak berfungsi dengan baik. Khususnya dalam membawa aspirasi masyarakat.

"Mengapa sampai hal tersebut terjadi. Keadaan itu terjadi karena DPR tidak berfungsi penuh membawa aspirasi rakyat dan memenuhi aspirasinya," kata Tamrin.

Dia menyebutkan demokrasi dan politik itu sebenarnya dalam keadaan yang terancam. Sehingga harus dicegah. "Harus dicegah. Jangan sampai politik tidak berkeadaban terjadi terus," lanjut dia.

Mantan Anggota KPU Chisnul Mariyah berpesan, demokrasi itu memang kompetitif. Tapi jangan ada kekerasan dan isu SARA.

"Demokrasi itu tidak boleh ada kekerasan atau kudeta. Dia harus kompetitif," jelas Chisnul.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

 

Kedepankan Persatuan Bangsa

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengingatkan, pemilu sebagai alat mencari dan menentukan pemimpin secara berdaulat, harus mengedepankan persatuan bangsa. Karenanya, jangan sampai hilang politik yang mengedepankan peradaban.

"Persoalan dengan identitas kebudayaan kita sebagai orang timur, persoalan terkait dengan tradisi bahwa berpolitik itu membangun peradaban, itu tidak boleh hilang hanya gara-gara persoalan kekuasaan itu," jelas Hasto.

Dia juga menuturkan, kualitas demokrasi Indonesia juga menuntukan tingkat kualitas kita sebagai bangsa. Dimana bisa membangun watak pemerintahan di tingkat manapun dengan mengedepankan nilai kemanusiaan dan membangun rasa persaudaraan dunia.

"Kalau kita mundur, hanya (tinggal mencari ) kekuasaan, lalu hilanglah peradaban politik kita sebagai bangsa yang besar, maka tidak ada gunanya demokrasi. Itu pesan dari Ibu Megawati Sukarnoputri," tutur Hasto.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Suasana Sekolah di Captain Tsubasa 2018 Episode 4

Posted: 24 Apr 2018 09:30 PM PDT

Anime Captain Tsubasa 2018 sudah mencapai episode keempat. Beberapa adegan terlihat seperti pengulangan dari yang sudah ada. Meksipun ada, satu hal menarik yang baru diungkap di Captain Tsubasa 2018 episode 4 ini.

Setelah hanya diperlihatkan bermain sepak bola pada episode-episode terdahulu, Captain Tsubasa 2018 episode 4 menampilkan Tsubasa Oozora menjalani aktivitas belajar di sekolah.

Menjadi murid SD Nankatsu, Tsubasa juga didapuk sebagai pemain sepak bola di sekolahnya. Pada episode ini, turut diperkenalkan karakter Sanae.

Ya, karakter perempuan teman Tsubasa yang dalam kisah terdahulu merupakan manajer tim serta calon istri Tsubasa, digambarkan kembali dalam Captain Tsubasa 2018 Episode 4. Karakter yang memiliki julukan Anego ini, awalnya bertindak sebagai pimpinan pemandu sorak.

Penyakit Mata

Anime Captain Tsubasa 2018. (TV Tokyo / David Production)

Bagian menarik lainnya adalah ketika penonton diinformasikan bahwa Roberto datang ke Jepang untuk mengobati penyakit matanya yang terbilang parah.

Awalnya, ibu Tsubasa menemukan surat keterangan berisi penyakit Roberto secara tak sengaja saat ia memeriksa kamar. Dari situlah penyakit Roberto terungkap, yaitu pelepasan retina mata.

Hasrat yang Tinggi

Anime Captain Tsubasa 2018. (TV Tokyo / David Production)

Penyebab penyakit Roberto karena sebuah insiden juga diceritakan di sini. Dengan kondisi mata seperti itu, Roberto masih memiliki hasrat yang tinggi terhadap dunia sepak bola. Alhasil, Roberto pun melampiaskan segala impiannya melalui Tsubasa.

Metode Latihan

Anime Captain Tsubasa 2018. (TV Tokyo / David Production)

Selain itu, metode latihan Nankatsu juga dibeberkan di episode ini. Para anggotanya harus membawa bola ke mana pun mereka pergi. Uniknya, para anggota tim harus membawanya tanpa memakai tangan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

[Tanya BPJS Kesehatan] Di Mana Peserta JKN-KIS Bisa Melakukan Perubahan Data?

Posted: 24 Apr 2018 09:30 PM PDT

 

Pertanyaan:

Dimanakah peserta Jaminan Kesehatan Nasional - Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) dapat melakukan perubahan data peserta (lokasi fasilitas kesehatan tingkat I, kelas rawat dan identitas)?

 

Jawaban:

Untuk perubahan data peserta, peserta JKN-KIS dapat langsung mendatangi kantor Cabang BPJS Kesehatan terdekat. Dengan melampirkan persyaratan sebagai berikut:

- Foto copy Kartu Keluarga

- Foto copy KTP

- Kartu Peserta JKN-KIS BPJS Kesehatan

- Mengisi DIP (Daftar Isian Peserta) Perubahan Data

Peserta juga dapat menghubungi layanan BPJS Kesehatan Care Center 1500 400 (24jam) untuk beberapa perubahan data tertentu dan pengecekan data kepesertaan terkini secara swakelola melalui Aplikasi Mobile JKN menggunakan telepon selular. Aplikasi tersebut dapat diunduh di Playstore (Android) dan App Store (IOS).

 

Hormat kami,

Humas BPJS Kesehatan Kantor Pusat

 

 

Program Tanya BPJS Kesehatan tayang setiap Rabu pukul 11.30. Di dalamnya berisi pertanyaan yang paling sering dilontarkan masyarakat lewat aneka media BPJS Kesehatan. Jawaban dari pertanyaan yang dilontarkan diberikan oleh Humas BPJS Kesehatan Kantor Pusat.

 

 

 

Saksikan juga video menarik berikut:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Klopp Bicara Cedera Chamberlain Usai Liverpool Vs AS Roma

Posted: 24 Apr 2018 09:30 PM PDT

Kemenangan Liverpool atas AS Roma harus dibayar mahal dengan cedera Alex Oxlade-Chamberlain. Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, berbicara soal kondisi Chamberlain.

Liverpool menang 5-2 atas AS Roma dalam leg pertama semifinal Liga Champions yang berlangsung di Anfield (25/4/2018) dini hari WIB. Chamberlain ditarik keluar pada menit ke-18.

Cedera tersebut didapat saat dia merebut bola dari bek AS Roma, Alesandar Kolarov. Chamberlain terjatuh dalam posisi buruk dan kakinya terbentur kaki Kolarov.

Pelatih asal Jerman ini mengatakan, Chamberlain kemungkinan menderita cedera parah. Ini jelas kerugian bagi The Reds karena kreativitas mantan pemain Arsenal itu dibutuhkan di lini tengah.

"Oxlade, kemungkinan cedera parah. Kalau kami bisa mengatakannya sebelum pemindaian, itu berarti kabar buruk bagi kami, tentu saja," kata Klopp, dilansir BT Sport.

Badai Cedera

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp (AFP/Paul Ellis)

Lini tengah klub asal Merseyside ini tengah didera badai cedera. Sebelumnya, Emre Can dan Adam Lallana sudah lebih dulu absen karena cedera.

Liverpool masih harus melakoni laga semifinal leg kedua di markas Giallorossi, Stadion Olimpico, pada Kamis (3/5) WIB pekan mendatang. Selain itu, Jordan Henderson dan kawan-kawan juga masih berjuang untuk finis empat besar di klasemen Liga Inggris.

Di Liga Inggris, Liverpool masih menyisakan empat pertandingan lagi untuk dijalani dalam perebutan empat besar klasemen. Liverpool berada di peringkat ketiga dengan mengoleksi 71 poin dari 34 laga.

Laga Sisa

"Kami masih memiliki beberapa laga penting, dan skuat tidak mungkin bertambah jumlahnya saat ini, maka tentu saja kami harus kreatif di laga-laga selanjutnya," ungkap Klopp.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Perampokan Sadis di Depok Terekam CCTV

Posted: 24 Apr 2018 09:30 PM PDT

Perampokan terhadap pembeli nasi goreng di Depok, Jawa Barat terekam kamera pengawas atau cctv. Polisi masih mengejar pelaku yang diduga berjumlah lebih dari dua orang.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Masuk Singapura, Go-Jek Gandeng Eks Mitra Uber?

Posted: 24 Apr 2018 09:30 PM PDT

Operator taksi terbesar di Singapura, ComfortDelGro, dikabarkan tengah dalam proses pembicaraan dengan Go-Jek.

Mengutip laporan Tech Crunch, Rabu (25/4/2018), pembicaraan yang dimaksud terkait dengan kemungkinan kemitraan antara kedua perusahaan.

Sebelumnya, ComfortDelGro, merupakan mitra Uber. Uber sebelumnya mencapai kesepakatan besar dengan Comfort pada Desember tahun 2017.

Namun pada bulan lalu, kesepakatan keduanya batal gara-gara perusahaan AS tersebut menjual operasional bisnisnya di Asia Tenggara ke Grab.

Kini, Go-Jek dikabarkan tengah bersiap melakukan ekspansi ke negara lain di Asia Tenggara. Go-Jek disebut-sebut akan memperluas layanannya ke Thailand, Vietnam, dan Filipina.

Namun sumber Tech Crunch mengungkap, startup unicorn Indonesia ini tengah mengadakan pembicaraan tahap awal dengan Comfort untuk masuk ke pasar Singapura dan menambah 15.000 mitra pengemudi taksi.

Sayangnya, perusahaan taksi Singapura itu menolak memberikan komentar terkait hal ini. Sementara, juru bicara Go-Jek menyebut, "perusahaan tidak dapat memberikan komentar atas rumor dan spekulasi."

Sekadar diketahui, nilai valuasi Go-Jek kini mencapai US$ 4,5 miliar dan tambahan pendanaan US$ 2 miliar dari investor barunya antara lain Google, Tencent, JD.com, Allianz, dan Meituan Dianping.

Startup ini bermula dari sebuah aplikasi jasa ojek online, kemudian mulai merambah ke pemesanan taksi dan kendaraan roda empat, hingga ke layanan pembayaran melalui Go-Pay.

Perusahaan rintisan Nadiem Makarim inipun memiliki ambisi untuk ekspansi ke luar Indonesia, khususnya ke Asia Tenggara. Kesempatan ini kian terbuka lebar setelah Uber ke luar dari pasar Asia Tenggara.

Selain Singapura, Go-Jek dikabarkan untuk masuk ke Vietnam, Thailand, dan Filipina. Bahkan menurut sumber Tech Crunch, Go-Jek kini tengah melakukan perekrutan staf.

Tak Bisa Hadirkan Ojek Online ke Singapura

Para mitra driver Go-Jek mengenakan seragam ala pilot

Hal ini cukup masuk akal, Go-Jek bisa meluncurkan layanan sepeda motornya ke tiga negara di atas, kecuali Singapura yang melarang berlakunya kendaraan roda dua sebagai moda transportasi umum.

Sebelumnya Go-Jek juga telah membuka kantor di Singapura tahun lalu untuk pengembangan bisnisnya. Dipercaya, akan ada permintaan untuk layanan taksi di negara tersebut.

Alih-alih meluncurkan layanan dari nol, kerja sama dengan Comfort bakal memberikan akses Go-Jek ke armada taksi yang lebih banyak. Hal tersebut ditambah juga dengan adanya permintaan dari sisi pengemudi juga.

Setelah Uber hengkang dari Asia Tenggara, Comfort memberitahukan ke para pengemudi untuk menghapus aplikasi Uber.

Banyak armada taksi dilaporkan tidak nyaman setelah Grab menjadi satu-satunya pilihan mereka. Hal inilah yang kemudian dimanfaatkan oleh Go-Jek dalam pembiaraannya dengan Comfort, untuk menghadirkan layanan di Singapura.

(Tin/Jek)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kapolri Ingin Polwan Isi 40 Persen Kepolisian

Posted: 24 Apr 2018 09:28 PM PDT

Kapolri Jenderal Tito Karnavian berharap Polisi Wanita (Polwan) mengisi porsi lebih besar dalam korps Bhayangkara. Dia menargetkan Polwan mengisi 30-40 persen dari total keseluruhan anggota. Serta, makin banyak yang mengisi jabatan strategis di kepolisian, hingga menjadi Kapolri.

Tito menjelaskan saat ini Polwan hanya sebanyak 10 persen saja. Anggota polri seluruhnya berjumlah sekitar 400 ribu, namun Polwan hanya berjumlah 30 ribu saja.

"Saya ingin Polwan menempati kursi kira-kira 30-40 persen," ujar Tito usai apel Wanita TNI dan Polwan di Monas, Jakarta Pusat, Rabu (25/4/2018).

Tito ingin juga para Polwan mengisi jabatan strategis di kepolisian. Sebab, Polwan memiliki keunggulan tersendiri dibandingkan polisi laki-laki. Seperti tidak rentan terhadap praktik suap, dan sensitif untuk penanganan terhadap anak-anak.

Karenanya, beberapa Polwan telah menjabat sebagai Kapolres. Paling tinggi, Polwan menjabat sebagai Wakapolda yaitu, Wakapolda Kalimantan Barat Brigjen Sri Handayani.

Ingin Polwan Jadi Kapolri

Sejumlah anggota Polwan Polresta Solo memperingati Hari Air Sedunia dengan membersihkan sampah di Sungai Gajah Putih Solo, Rabu (21/3).(Liputan6.com/Fajar Abrori)

Mantan Kapolda Metro Jaya ini berharap ke depannya, banyak yang menjadi Pati di Mabes Polri, atau sampai menduduki jabatan tertinggi Korps Bhayangkara sebagai Kapolri atau Wakapolri.

"Saya justru ingin Kapolda ada yang dari Polwan. Bila perlu pejabat tinggi Mabes Polri, Kapolri, Wakapolri ke depan kita harapkan bisa Polwan," ujar Tito.

Selain itu, Tito mengatakan saat ini Polwan telah diapresiasi dunia. Dia mengaku diminta Sekjen PBB untuk mengirimkan kontingen Polwan ke Asia Tengah dan Afrika Tengah.

"Mereka paham bahwa Polwan kita memiliki kualitas bagus karena itu mereka meminta pasukan khusus polwan untuk berangkat ke Central Asia, Central Afrika dalam waktu tiga bulan ke depan inilah kontingen pertama kita sepanjang polri ada," kata dia.

 

Reporter: Ahda Bayhaqi

Sumber: Merdeka.com

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Atraksi Ratusan Wanita TNI Polri pada Peringatan Hari Kartini di Monas

Posted: 24 Apr 2018 09:28 PM PDT

Penerjun wanita dari TNI berada di udara saat atraksi terjun payung pada apel peringatan Hari Kartini 2018 di Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Penerjun wanita dari TNI berada di udara saat atraksi terjun payung pada apel peringatan Hari Kartini 2018 di Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Penerjun wanita dari TNI mendarat saat memeriahkan apel peringatan Hari Kartini 2018 di Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri beratraksi di hadapan Presiden Jokowi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Penerjun wanita dari TNI mendarat saat memeriahkan apel peringatan Hari Kartini 2018 di Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri beratraksi di hadapan Presiden Jokowi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Prajurit Wanita Polri memamerkan aksi ilmu bela diri pada apel peringatan Hari Kartini 2018 di Lapangan Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Prajurit Wanita Polri memamerkan aksi ilmu bela diri pada apel peringatan Hari Kartini 2018 di Lapangan Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Prajurit Wanita Polri memamerkan aksi ilmu bela diri pada apel peringatan Hari Kartini 2018 di Lapangan Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Prajurit Wanita Polri memamerkan aksi ilmu bela diri pada apel peringatan Hari Kartini 2018 di Lapangan Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Prajurit wanita TNI dan Polri mempertunjukkan kolosal perjuangan pada apel peringatan Hari Kartini 2018 di Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Prajurit wanita TNI dan Polri mempertunjukkan kolosal perjuangan pada apel peringatan Hari Kartini 2018 di Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Prajurit wanita TNI dan Polri mempertunjukkan kolosal perjuangan pada apel peringatan Hari Kartini 2018 di Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Prajurit wanita TNI dan Polri mempertunjukkan kolosal perjuangan pada apel peringatan Hari Kartini 2018 di Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Prajurit wanita TNI dan Polri mempertunjukkan kolosal perjuangan pada apel peringatan Hari Kartini 2018 di Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Prajurit wanita TNI dan Polri mempertunjukkan kolosal perjuangan pada apel peringatan Hari Kartini 2018 di Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Prajurit wanita TNI dan Polri mempertunjukkan kolosal perjuangan pada apel peringatan Hari Kartini 2018 di Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Prajurit wanita TNI dan Polri mempertunjukkan kolosal perjuangan pada apel peringatan Hari Kartini 2018 di Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Prajurit wanita TNI dan Polri mengendarai motor gede dalam apel peringatan Hari Kartini 2018 di Lapangan Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Prajurit wanita TNI dan Polri mengendarai motor gede dalam apel peringatan Hari Kartini 2018 di Lapangan Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Prajurit wanita TNI dan Polri mengendarai motor gede dalam apel peringatan Hari Kartini 2018 di Lapangan Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Prajurit wanita TNI dan Polri mengendarai motor gede dalam apel peringatan Hari Kartini 2018 di Lapangan Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Prajurit wanita TNI dan Polri memamerkan atraksi berkuda dalam apel peringatan Hari Kartini 2018 di Lapangan Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Prajurit wanita TNI dan Polri memamerkan atraksi berkuda dalam apel peringatan Hari Kartini 2018 di Lapangan Silang Monas, Jakarta, Rabu (25/4). Sebanyak 721 personel gabungan prajurit wanita TNI dan Polri melakukan atraksi. (Liputan6.com/Johan Tallo)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Blog G Akan Direvitalisasi, Pemprov DKI Relokasi Pedagang

Posted: 24 Apr 2018 09:27 PM PDT

Pemprov DKI Jakarta akan merelokasi pedagang Blog G Tanah Abang sebagai bagian dari revitalisasi.  

Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengundang sejumlah pedagang untuk sosialisasi termasuk tempat penampungan sementara.

Saksikan berita selengkapnya di Liputan6 Siang SCTV, Selasa (24/4/2018), pukul 12.00 WIB di tautan ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sumur Minyak yang Terbakar di Aceh Akibat Pengeboran Ilegal

Posted: 24 Apr 2018 09:25 PM PDT

Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) menyatakan kebakaran sumur minyak di Aceh Timur merupakan‎ kegiatan pengeboran ilegal.

Kepala Divisi Program dan Komunikasi SKK Migas Wisnu Prabawa Taher mengatakan, sumur minyak tersebut merupakan bagian dari Wilayah Kerja Migas yang dikelola Pertamina EP Aset I bersama dengan Badan Usaha Milik Daerah.

"Sumurnya ada di wilayah Pertamina EP Aset I, dikelola dengan kerja sama operasi dengan BUMD," kata Wisnu, saat berbincang dengan Liputan6.com, di Jakarta, Rabu (25/4/2018).

Menurut Wisnu, meski wilayah kerja Pertamina EP, sumur yang terbakar tersebut di bor secara ilegal oleh masyarakat. Artinya, pengoperasian sumur tersebut tanpa sepengetahuan dari Pertamina dan pihak BUMS. 

Saat ini kebakaran di sumur tersebut masih dalam penanganan pihak berwenang.

"Jadi ditekankan bahwa sumur berada di Wilayah Kerja Migas Pertamina EP Aset I, tetapi penge‎borannya ilegal dilakukan masyarakat umum," tandas dia.

Ledakan Besar

Ilustrasi Garis Polisi (Istimewa)

Untuk diketahui, warga di Jalan Pendidikan Dusun Kamar Dingin, Desa Pasir Puteh, Kecamatan Rantau Peureulak, Aceh Timur mendadak tersentak akibat suara ledakan yang terdengar sekitar pukul 01.30 WIB. Suara ledakan itu berasal dari sebuah sumur minyak salah seorang warga di lahan milik Zainabah.

Sumur ini merupakan sumur minyak yang dibor secara tradisional. Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho menyebutkan kronologi kejadian terbakarnya sumur minyak milik warga itu.

"Rabu, tanggal 25 April 2018, sekira pukul 24.00 WIB telah keluar minyak dari sumur yang dibor secara tradisional, belum diketahui pemilik sumur tersebut," kata Sutopo dalam keterangan resminya, Rabu (25/4/2018).

Sutopo menambahkan, sumur itu mengeluarkan minyak dan gas. Pada saat bersamaan, datang sekelompok warga yang ingin mengambil tumpahan minyak di sumur minyak itu yang tidak tertampung dengan cara dileles.

"Adapun sekelompok orang yang sedang mencari minyak mentah tersebut berjumlah lebih dari 10 orang, yang belum diketahui datanya (sedang dalam proses pencarian data)," kata dia.

Pada pukul 01.30 WIB, tiba-tiba muncul percikan api di sekitar lokasi sumur bor tersebut, yang seketika langsung menyambar seputaran lokasi pengeboran dan penampungan minyak.

"Pukul 01.30 WIB terjadi ledakan yang menimbulkan kebakaran, penyebab terjadinya kebakaran belum diketahui," Sutopo menandaskan.

Semburan api yang besar mengakibatkan puluhan orang yang berada di sekitar lokasi mengalami kebakaran dan diperkirakan korban tidak sempat menyelamatkan diri pada saat kejadian. Pada 02.30 WIB 2 (dua) unit mobil pemadam kebakaran dari wilayah Peureulak tiba di lokasi kejadian membantu untuk memadamkan semburan api.

Tercatat 10 korban jiwa dan puluhan warga mengalami luka bakar akibat kebakaran sumur minyak ini. Jenazah korban terbakar dibawa ke puskemas Ranto Peureulak dan korban luka saat ini telah dirujuk ke RSU Zubir Mahmud (Idi Rayeuk), RS Graha Bunda (Idi Rayeuk), dan RSU Sultan Abdul Azis Syah (Peureulak).  

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Facebook Tak Kooperatif, Polri Curhat Jadi Korban Akun Palsu

Posted: 24 Apr 2018 09:24 PM PDT

Polri menilai Facebook masih belum kooperatif dalam penanganan sejumlah persoalannya di Indonesia. Hal itu terlihat dari upaya kerjasama yang dilakukan Polri dengan Facebook Indonesia.

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Setyo Wasisto mengatakan, belum ada hasil signifikan dari proses penyelidikan dugaan kebocoran dan penyalahgunaan data pengguna Facebook di Indonesia. Pihak Facebook masih minta waktu untuk audit internal.

"Dia masih minta waktu. Kalau dia (Facebook) mau kerja sama, cepat dia," ujar Setyo, Jakarta, Rabu (25/4/2018).

Setyo pun berharap agar Facebook segera merampungkan proses audit dugaan kebocoran data berkaitan dengan skandal Cambridge Analytica. Sehingga, hasil audit dapat segera disampaikan ke Polri dan pemerintah.

Hanya saja Setyo belum tahu kapan polisi kembali mengundang pihak Facebook untuk dimintai klarifikasi. "Segera (diundang). Kalau dia sudah dapatkan hasil auditnya pasti akan disampaikan," kata dia.

Jenderal bintang dua itu juga mengungkapkan sulitnya kerja sama dengan Facebook dalam memberantas hoaks dan ujaran kebencian. Dia mencontohkan adanya akun palsu yang mengatasnamakan Divisi Humas Polres Surakarta.

"Mana ada? (Level) Divisi Humas itu cuma ada di Mabes Polri," kata Setyo.

Apalagi akun tersebut kerap memposting konten negatif. Namun saat Polri meminta Facebook untuk menghapus akun tersebut, responnya dinilai lamban.

"Harusnya dia cepat dong, yang minta Mabes Polri, jelas. Kami yang punya otoritas masa nggak dipercaya. Sampai sekarang masih belum koperatif," Setyo menandaskan.

 

Surat Kemenkominfo terkait Facebook

Kepala Kebijakan Publik Facebook Indonesia Ruben Hattari. (Liputan6.com/Nafiysul Qodar)

Sebelumnya, Kemenkominfo telah mengirim surat ke Mabes Polri terkait dugaan kebocoran data Facebook di Indonesia. Polri pun menyatakan siap mendukung Kemenkominfo untuk menyelidiki kasus tersebut.

Permintaan Kemenkominfo berkaitan dengan kebocoran jutaan data Facebook dalam skandal yang melibatkan lembaga konsultan politik Cambridge Analytica di Inggris. Di seluruh dunia, diperkirakan tak kurang dari 87 juta data Facebook bocor.

Dikhawatirkan, data pengguna Facebook di Indonesia turut bocor dan disalahgunakan untuk kepentingan tertentu. Facebook Indonesia sendiri telah diundang oleh DPR dan Polri terkait hal ini.

Namun penjelasan mereka belum bisa diterima. Facebook juga meminta waktu untuk melakukan audit internal terkait permasalahan yang menimpanya.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: