Rabu, 22 Juli 2020

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Pandemi Corona Bikin Penumpang LRT Palembang Anjlok

Posted: 22 Jul 2020 10:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - PT KAI (Persero) sebagai operator LRT Sumsel telah melayani masyarakat Sumsel selama 2 tahun. Sejak 23 Juli 2018, LRT Sumsel mulai digunakan sebagai sarana transportasi bagi masyarakat di Sumatera Selatan dan ikut mendukung transportasi atlet pada perhelatan Asian Games ke 18 tahun 2018 lalu.

Seiring dengan kebutuhan masyarakat dalam bertransportasi, LRT Sumsel tumbuh sebagai budaya baru bertransportasi yang menjadi kebanggaan masyarakat Sumatera Selatan. LRT Sumsel memiliki 13 stasiun yang siap melayani naik turun penumpang. Serta harga tiket yang terjangkau, yakni Rp 5.000 untuk antar stasiun dan Rp 10 ribu untuk dari dan menuju stasiun Bandara.

"2 tahun operasional LRT Sumsel telah menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari aktivitas keseharian masyarakat sebagai alternatif moda transportasi. Bersama Balai Pengelola Kereta Api Ringan Sumsel, PT KAI selaku operator terus berusaha memberikan pelayanan terbaik bagi pengguna jasa LRT. Diantaranya mempercepat jarak tempuh, waktu tunggu antar stasiun (headway), integrasi dengan Trans Musi dan Damri, penambahan jumlah perjalanan per hari, kemudahan memilih alat pembayaran untuk pembelian tiket hingga perbaikan sistem jalur dan persinyalan," ujar Manager Humas PT KAI Divre III Palembang, Aida Suryanti dalam keterangan resmi, Kamis (23/7/2020).

Lebih lanjut, Aida menjelaskan kenaikan jumlah penumpang LRT dari tahun 2018 sampai Triwulan I tahun 2020 yang terus meningkat. Dari awal rata-rata perhari 3 ribu penumpang, meningkat menjadi rata-rata 7 ribu penumpang perhari. Bahkan mencapai 10 - 12 ribu penumpang di akhir pekan.

Penumpang yang Diangkut

LRT Palembang (Liputan6.com / Nefri Inge)
LRT Palembang (Liputan6.com / Nefri Inge)

Namun seiring pandemi covid-19 mewabah di Indonesia, termasuk Sumatera Selatan, LRT Sumsel siap melayani masyarakat dengan mengikuti arahan menerapkan protokol kesehatan.

Termasuk jumlah perjalanan menjadi 22 perjalanan per hari mulai pukul 08.04 – 15.41 WIB, dari sebelum pandemi sebanyak 74 perjalanan.

"Pandemi ini membuat jumlah pengguna LRT menurun menjadi rata-rata 400 penumpang per hari di awal-awal pandemi. Dan saat ini berkisar rata-rata 700 penumpang per hari. Sehingga untuk semester pertama 2020 LRT Sumsel mengangkut 785.858 penumpang," ungkap Aida.

"Kita semua berharap pandemi covid 19 ini cepat berlalu, tetap ikuti protokol kesehatan dalam beraktivitas, LRT Sumsel selalu hadir menjadi bagian transportasi publik yang aman, nyaman dan modern," imbuhnya menutup.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Julian Jacob Ajak Kaum Remaja Lebih Nikmati Hidup di Single Layarkan

Posted: 22 Jul 2020 10:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Berawal dari keresahan atas hal-hal sulit dalam kehidupan, Julian Jacob menulis sebuah lagu berjudul "Layarkan". Lagu ini sudah sebenarnya sudah dibuat sejak sekitar dua tahun lalu namun baru diluncurkan tahun ini.

Lagu kelima yang ditulis sendiri oleh Julian Jacob ini, merupakan karya yang dipersembahkannya untuk semua orang yang sedang mengalami proses sulit dalam segala hal. Terutama untuk para remaja yang sedang dalam proses pendewasaan.

Lagu Julian Jacob ini bertujuan untuk memotivasi agar pendengarnya tidak takut untuk melangkah serta mengambil suatu keputusan yang terbaik untuk kebaikan bersama.

Tema Lirik

Julian Jacob. (100 Music)
Julian Jacob. (100 Music)

Tema lirik dalam lagu "Layarkan" menceritakan tentang bagaimana cara seseorang untuk bersyukur, menikmati hidup, dan merelakan apapun yang nantinya memang harus pergi.

Kata "Layarkan" berarti kita tidak perlu takut untuk menjelajahi dunia seperti menjalani proses kehidupan yang semakin lama semakin sulit.

 

Dunia yang Luas

Julian Jacob. (100 Music)
Julian Jacob. (100 Music)

Terdapat dua buah elemen sebagai inspirasi lagu yang diproduseri oleh grup penulis lagu Weirdudes bersama Jims Wong sebagai vocal director dan Citra Budiono sebagai penyanyi latar ini. 

Pertama adalah air (laut) samudera yang luas terbentang tak ada ujung. Artinya, dunia ini memang terlalu luas untuk diselami, namun apa salahnya jika kita ingin menjelajahinya?

Ada juga elemen udara (langit) yang tak kasat mata namun bisa kita rasakan kehadirannya. Seperti layangan yang bisa kita terbangkan di udara dan kita atur seberapa tinggi dia bisa melayang. Intinya adalah semua yang ada di dalam hidup ini hanya kita yang dapat menanganinya.

 

Kembali Pada Diri Sendiri

Namun begitu, Julian menekankan bahwa itu semua kembali pada diri masing-masing. Semisalnya untuk masalah cinta harus memperbanyak relasi, bertemu orang-orang yang menginspirasi, serta berbuat sesuatu yang positif.

"Tebarkan kasih ke sekitar, maka nanti kita akan mendapatkan sesuatu yang baik juga tanpa kita mengharapkannya," kata Julian Jacob dalam keterangannya kepada wartawan, belum lama ini.

 

Harapan

Tentunya, Julian Jacob berharap single "Layarkan" bisa diterima oleh masyarakat Indonesia, khususnya di kalangan remaja. Tak lupa Julian berdoa agar negara kita bisa cepat pulih dari kondisi saat ini, sehingga semua orang bisa beraktivitas seperti sedia kala.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

3 Pegawai RRI Positif Covid-19, Diduga Terpapar dari Luar Kantor

Posted: 22 Jul 2020 10:19 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Direktur SDM dan Umum LPP Radio Republik Indonesia (RRI) Nurhanuddin menyatakan tiga karyawan RRI yang dinyatakan positif Covid-19 terpapar di luar kantor. Dia menduga karyawan tersebut terpapar di lingkungan tempat tinggal mereka.

"Di luar kantor, (kemungkinan) di lingkungan domisili mereka," kata Nurhanuddin saat dihubungi, Jakarta, Kamis (23/7/2020).

Dia menyatakan RRI telah meminta agar karyawan yang pernah kontak dengan tiga pegawai yang dinyatakan positif Covid-19 segera melakukan tes swab.

"Yang kontak terakhir dan satu ruangan positif (Covid-19) mulai kemarin diminta melakukan swab," ucap Nurhanuddin.

Sebelumnya, Direksi Lembaga Penyiaran Publik (LPP) Radio Republik Indonesia (RRI) mengambil kebijakan lockdown kantor mulai Rabu 22 Juli 2020 hingga 14 hari ke depan. Langkah itu diambil setelah tiga karyawan RRI terkonfirmasi Covid-19.

Ini berarti, Kantor LPP RRI di Jalan Medan Merdeka Barat Nomor 4-5, Jakarta Pusat sejak kemarin dikosongkan dari karyawan.

 

Masih Mengudara

Direktur SDM dan Umum LPP RRI Nurhanuddin mengatakan, kebijakan itu diambil usai tiga karyawan RRI positif terinfeksi virus corona (Covid-19). Ketiganya masing-masing karyawan di RRI Jakarta, Direktorat Teknologi dan Media Baru, dan Siaran Luar Negeri (SLN).

Meski demikian, pendengar RRI masih dapat mendengarkan rangkaian program seperti biasa, sebab RRI masih mengudara, terutama Pro3.

"Meski di-lockdown, operasional siaran RRI tetap berjalan. Khususnya Pro3 tetap mengudara 24 jam," terang Nurhanuddin dikutip dari laman rri.co.id.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Terapi Arak Bali Diklaim Bisa Sembuhkan Pasien Covid-19 Tanpa Gejala

Posted: 22 Jul 2020 10:18 PM PDT

Liputan6.com, Bali - Pemprov Bali punya cara jitu menyembuhkan orang tanpa gejala yang terkonfirmasi positif Covid-19. Mereka menggunakan terapi arak Bali di sejumlah tempat karantina yang dikelola pemprov setempat.

"Itu ternyata efektif sekali. Yang baru kena positif, dua hari dilakukan treatment ini, pada hari ketiga negatif dan sembuh," kata Gubernur Bali Wayan Koster, Rabu (22/7/2020).

Koster mengatakan, terapi atau usada (pengobatan tradisional Bali) dengan menggunakan bahan dasar arak Bali yang sudah didestilasi khusus itu, sudah diujicobakan kepada ratusan orang positif Covid-19 yang dirawat di sejumlah tempat karantina.

"Sudah diuji coba dengan ekstraksi daun jeruk purut (lemon), kemudian dikasih minyak kayu putih. Ternyata sekarang sembuhnya sudah meningkat jauh bagi mereka yang dirawat di tempat karantina," ucapnya.

Koster mengklaim dirinya sendiri yang memprakarsai terapi menggunakan arak Bali untuk pengobatan Covid-19, kemudian menugaskan seorang peneliti untuk membuat ramuan berbahan arak Bali yang sudah didestilasi khusus.

"Awalnya dari 19 sampel, yang sembuh 15, dinaikkan sampel 40, 100, dan 200, hampir 80 persen sembuh dengan treatment ini," ujarnya.

Untuk terapi pengobatan Covid-19 itu, lanjut dia, arak yang sudah diekstrasi jeruk purut itu tidak diminum, tetapi uapnya dihirup menggunakan alat tertentu yang sudah disiapkan (nebulizer). "Saya tiap mau tidur juga hirup-hirup itu," katanya.

Setelah dilakukan terapi arak Bali kepada pasien yang dirawat di tempat karantina, Koster mengatakan tempat karantina yang awalnya sempat kekurangan bahkan sampai menyewa tiga hotel, kini sudah banyak yang longgar.

"Yang membahagiakan saya, sembuhnya itu dari 'treatment' ini yang banyak. Yang melakukan uji laboratorium itu Prof Gelgel, tetapi araknya didestilasi secara khusus," ujarnya.

Koster juga mengaku sudah menceritakan terapi arak Bali itu kepada Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly saat bertemu meresmikan Pos Pelayanan Hukum dan HAM Desa (Posyankumhamdes) di Kabupaten Gianyar pada Selasa (21/7).

"Produk ini akan segera dipatenkan karena ada ramuannya. Terus terang yang memprakarsai itu saya, dari suatu peristiwa tertentu, saya mendorong Kadis Kesehatan untuk melakukan ini. Kalau sudah terbukti dan dilegalkan dengan hak paten, ini bisa menjadi industri baru berbasis kearifan lokal," katanya.

Dengan demikian, kata Koster, arak Bali berfungsi dua, pertama industri minuman tradisional bersaing dengan soju dan sake sesuai dengan tujuan Pergub Bali Nomor 1 Tahun 2020 tentang Tata Kelola Minuman Fermentasi dan/atau Destilasi Khas Bali, dan untuk kesehatan, yaitu terapi pengobatan pasien positif Covid-19.

 

Simak juga video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hari Anak Nasional, Khofifah Dorong Anak-Anak Jatim Semangat Raih Cita-Cita saat Pandemi

Posted: 22 Jul 2020 10:15 PM PDT

Liputan6.com, Surabaya - Gubernur Jawa Timur (Jatim), Khofifah Indar Parawansa mendorong anak-anak Jatim tetap optimistis dan semangat dalam meraih cita-cita sekalipun Indonesia masih dalam situasi pandemi. 

Saat peringatan Hari Anak Nasional 23 Juli 2020, Khofifah berpesan agar anak-anak di Jatim tetap melakukan berbagai kegiatan positif dan produktif.

Akan tetapi, dengan tetap menerapkan protokol pencegahan COVID-19 yaitu menggunakan masker, menjaga jarak, serta rajin cuci tangan.

"Tetap semangat, tetap sehat. Jangan putus asa, jaga terus semangat meraih cita-cita setinggi langit. InsyaAllah situasi ini bisa segera berakhir," ungkap Khofifah di Gedung Negara Grahadi, Kamis (23/7/2020).

Menurut Khofifah, anak-anak rentan mengalami stres selama pandemi setelah mereka terpaksa membatasi kegiatannya untuk belajar, bermain, dan beribadah dari rumah.

"Ini harus menjadi perhatian kita semua. Awalnya mungkin gembira karena bisa dirumah, tapi lambat laun pasti bosan juga karena mereka tidak bisa bermain dan belajar dengan teman-teman sebayanya," imbuhnya. 

Oleh karena  itu, lanjut Khofifah, peran orangtua sangat besar dalam membantu anak-anak menyiasati kondisi ini. Jangan sampai orangtua lepas tangan dan acuh. 

"Di masa pandemi ini butuh kerja sama dan kolaborasi antara guru, orangtua, dan juga siswa. Dengan begitu semangat belajar anak-anak tetap dapat terjaga," tuturnya. 

Momentum Beri Perlindungan Ekstra kepada Anak

Pesan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat perayaan Hari Anak Nasional 2020 pada Kamis, (23/7/2020). (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)
Pesan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat perayaan Hari Anak Nasional 2020 pada Kamis, (23/7/2020). (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Khofifah mengungkapkan, peringatan Hari Anak Nasional selayaknya menjadi momentum bersama untuk memberi perlindungan ekstra kepada anak-anak di masa pandemi Covid-19 ini. 

Tidak hanya dari situasi belajar-mengajar yang dinilai membosankan dan menguras energi, tetapi juga dari kemungkinan anak-anak mendapatkan kekerasan dan eksploitasi dari orang dewasa. 

"Jujur diakui jika situasi ini juga membuat banyak orang dewasa atau orang tua stres, dan anak-anak menjadi kelompok paling rentan mengalami kekerasan fisik, psikis, bahkan seksual," terangnya. 

Untuk mencegah ini terjadi, tambah Khofifah, maka masyarakat perlu lebih aktif sebagai pelopor dan pelapor kasus kekerasan anak agar setiap anak dapat terlindungi.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lakukan 5 Pelanggaran Ini, Bakal Kena Operasi Patuh Jaya

Posted: 22 Jul 2020 10:13 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kapolda Metro Jaya Irjen Nana Sudjana memgatakan, ada lima kriteria utama pelanggaran yang bakal ditindak dalam Operasi Patuh Jaya 2020. Kelima hal itu memang pelanggaran yang paling sering terjadi di DKI Jakarta dan sekitarnya selama setengah tahun ini.

"Sasaran dari operasi ini adalah ada lima khususnya, kepada masyarakat ataupun pengendara lalu lintas," kata Nana usai Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Jaya di Mapolda Metro Jaya, Kamis (23/7/2020).

Pertama, pelanggar melawan arus lalu lintas. Kedua pelanggar tidak menggunakan helm SNI. Ketiga, pelanggar melewati stopline.

Keempat pelanggar pelintas bahu jalan, kelima adalah pelanggar pengguna protapol atau sirine yang tidak sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

"Ini terkait dengan pelaksanaan Operasi Patuh Jaya 2020 sekali lagi saya tegaskan," jelas Nana.

 

Tekan Pelanggaran dan Kecelakaan

Nana berharap, dengan Operasi Patuh Jaya, masyarakat dapat menjadi lebih tertib berlalu lintas dan menekan angka pelanggaran juga kecelakaan kendaraan bermotor.

"Pada masyarakat ini semua untuk kita semua bahwa kita harus mematuhi untuk tertib berlalu lintas dan mematuhi protokol kesehatan," Nana menandasi.

Operasi patuh Jaya ini dilakukan mulai hari ini hingga dua pekan ke depan, melibatkan 1807 personel, terdiri dari POLRI TNI Satpol PP dan Dinas Perhubungan di wilayah DKI Jakarta. Data Polda Metro Jaya, selama setengah tahun ini terjadi sebanyak 4708 kecelakaan dan 484.302 pelanggaran.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menteri Teten Lapor 3 Fase Pemulihan UMKM ke Jokowi, Apa Saja?

Posted: 22 Jul 2020 10:10 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, melaporkan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) capaian yang telah dilakukan Kementerian Koperasi dan UKM, dalam penyaluran dana Pemulihan Ekonomi Nasional untuk Koperasi dan UMKM, melalui tiga fase pemulihan.

"Sebagai arahan Bapak presiden kepada kami untuk melakukan upaya-upaya cepat dan komprehensif membantu UMKM dan Koperasi, menghadapi pandemi covid-19 melalui LPDB telah menyiapkan 3 fase pemulihan koperasi," kata Teten Masduki saat penyerahan Program Aksi Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) di Istana Negara, Jakarta, Kamis (23/7/2020).

Pertama fase survival, pihaknya telah melakukan restrukturisasi pinjaman LPDB dalam bentuk penundaan pembayaran angsuran dan jasa selama 12 bulan. Sampai saat ini sudah dilakukan restrukturisasi kepada 40 mitra koperasi sudah 100 persen.

"Dengan fasilitas penundaan pokok, penundaan jasa, pengurangan jasa, perpanjangan waktu dan penambahan fasilitas pinjaman atau pembiayaan, dengan total outstanding Rp135,7 miliar," ujarnya.

Dalam program ini, LPDB juga tidak mengenakan bunga selama masa penundaan pembayaran. Sehingga secara langsung ini merupakan subsidi bunga dari LPDB sebesar 100 persen dalam satu tahun.

Kedua, fase pemulihan ekonomi dengan alokasi tambahan Rp 1 triliun, pembiayaan ini khusus disalurkan kepada koperasi dengan bunga 3 persen menurun, atau sekitar 1,5 persen per tahun untuk menjangkau sekitar 4,8 juta UMKM anggota koperasi.

"Sampai saat ini kami telah melakukan penyaluran pinjaman dengan total pencairan Rp 381,4 miliar, dengan rincian untuk koperasi pola konvensional  Rp 21,8 miliar ada 13 mitra, pola koperasi syariah Rp 109 miliar atau ada 21 mitra," jelasnya.

Fase Terakhir

Pengunjung melihat produk dalam pameran Karya Kreatif Indonesia (KKI) di JCC Senayan, Jakarta, Jumat (12/7/2019). Pameran ini menampilkan produk-produk UMKM RI mulai dari kain, pakaian, tas, hingga berbagai kuliner seperti kopi buatan anak negeri. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Pengunjung melihat produk dalam pameran Karya Kreatif Indonesia (KKI) di JCC Senayan, Jakarta, Jumat (12/7/2019). Pameran ini menampilkan produk-produk UMKM RI mulai dari kain, pakaian, tas, hingga berbagai kuliner seperti kopi buatan anak negeri. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Fase terakhir, program pertumbuhan ekonomi, pihaknya telah menyiapkan sejumlah kebijakan untuk memudahkan akses pembiayaan Koperasi dan UKM, dengan pendampingan dari exercise koperasi simpan pinjam dengan koperasi BMT (syariah).

Demikian, ia melaporkan pihaknya memiliki 123.048 unit koperasi, dengan total anggota 22 juta orang, dengan aset Rp 152 triliun, dan omzet Rp 154 triliun.

Secara rinci ia sampaikan, "Koperasi konsumen paling besar 59 persen, koperasi produsen 19 persen, Koperasi simpan pinjam 13 persen, koperasi jasa 4,85 persen, koperasi pemasaran  2,6 persen," pungkasnya.   

Cegah Ekonomi Minus 5 Persen, Jokowi Minta Penyaluran Dana PEN Dipercepat

Presiden Jokowi memberikan sambutan pada sosialisasi PPh final UMKM di Sanur, Sabtu (23/6). Mengenakan pakaian adat Bali, Jokowi mensosialisasikan penurunan tarif pajak PPh kepada lebih dari seribu pelaku usaha. (Liputan6.com/Pool/Biro Pers Setpres)
Presiden Jokowi memberikan sambutan pada sosialisasi PPh final UMKM di Sanur, Sabtu (23/6). Mengenakan pakaian adat Bali, Jokowi mensosialisasikan penurunan tarif pajak PPh kepada lebih dari seribu pelaku usaha. (Liputan6.com/Pool/Biro Pers Setpres)

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan pertumbuhan ekonomi kuartal II-2020 akan capai -4,3 hingga -5 persen. Oleh karena itu ia meminta kepada Kementerian Koperasi dan UKM untuk cepat dalam memberikan dana PEN.

"Indonesia di kuartal pertama masih plus sebelumnya kuartal I 2020 masih plus 2,97 persen, tapi di kuartal II kita harus ngomong apa adanya bisa -4,3 persen mungkin 5 persen. Oleh sebab itu pak Menteri Koperasi dan UKM saya juga sudah perintahkan cepat berikan yang namanya relaksasi restrukturisasi kepada koperasi  dan UKM," kata Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Kamis (23/7/2020).

BACA JUGA

12 Juta UMKM Dapat Bantuan Modal, Jokowi Optimis Ekonomi Kuartal IV Membaik Agar Indonesia tidak terkena imbas dari pertumbuhan ekonomi dunia yang lambat. Kata Jokowi, dari 215 negara sama keadaannya terkena pandemi covid-19 dan krisis ekonomi yang sama persis.

Oleh sebab itu, ia berharap di kuartal III Indonesia bisa naik lagi tidak minus. Jika tidak, Jokowi merasa kecewa sekali karena untuk kedepannya tentu akan semakin sulit.

"Sudah harus naik lagi kalau tidak, nggak ngerti lagi akan sulit. Oleh karena itu, saya mengajak kita semua untuk bergerak menumbuhkan ekonomi, agar tidak semakin turun tapi semakin mungkin kembali naik," ujarnya.

Jokowi menambahkan, bahkan beberapa lembaga ekonomi dunia seperti IMF, OECD, dan Bank Dunia prediksi pertumbuhan ekonomi globalnya berbeda-beda.

"Manajemen direkturnya IMF dia mengatakan pada saya kemungkinan tahun ini ekonomi global akan -2,5 persen, dari sebelumnya -3 sampai 3,5 persen. Kemudian 2 bulan yang lalu, Bank dunia beda lagi jawabannya pertumbuhan ekonomi dunia hanya akan tumbuh – 5 persen," ujar Jokowi. 

Pertumbuhan Ekonomi Dunia

Presiden Joko Widodo berbincang dengan asosiasi pengusaha mikro, kecil dan menengah di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (18/6/2019). Jokowi mengatakan, pelaku UMKM di Indonesia memiliki kesempatan yang masih sangat longgar untuk mengembangkan usaha. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Presiden Joko Widodo berbincang dengan asosiasi pengusaha mikro, kecil dan menengah di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (18/6/2019). Jokowi mengatakan, pelaku UMKM di Indonesia memiliki kesempatan yang masih sangat longgar untuk mengembangkan usaha. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Begitupun, saat dirinya menelepon OECD mengatakan hal yang beda, menyebut pertumbuhan ekonomi dunia hanya akan tumbuh -6 persen sampai -7,6 persen.

"Gambaran yang ingin saya sampaikan bahwa setiap bulan selalu berubah-ubah sangat dinamis, dan posisinya tidak semakin mudah tetapi semakin sulit, disebutkan -2,5 persen ganti sebulan berikutnya -5 persen, kemudian 1 bulan berikutnya -6 sampai -7,6 persen gambaran kesulitannya seperti itu," pungkasnya.      

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Usung Azizah-Rumamma Ben di Pilkada Tangsel, Demokrat Dekati Partai Lain

Posted: 22 Jul 2020 10:10 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Dewan Pimpinan Pusat Partai (DPP) Demokrat, resmi mengusung anak Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Siti Nur Azizah, yang berpasangan dengan wakilnya Ruhama Ben, dalam kontestasi Pilkada 2020.

"Benar, kemarin sore diumumkan oleh DPP, tiket tersebut untuk Bu Siti Nur Azizah dan Ruhama Ben," kata Wakil Ketua DPC Demokrat Tangsel, Zulham Firdaus, Kamis (23/7/2020).

Dia juga mengatakan, dengan koalisi yang dilakukan antara Demokrat dan PKS Kota Tangerang Selatan, maka tiket untuk pencalonan pasangan Situ Nur Azizah-Ruhama Ben, telah terpenuhi.

"Kalau untuk tiket sudah cukup, namun komunikasi politik terhadap partai lain yang belum menentukan sikap, kami terus melakukan silaturahmi dan komunikasi," katanya.

Dilain pihak, Ketua Badan Pemenangan Pilkada PKS wilayah Jabar dan Banten, Budi Prayogo menegaskan, koalisi tersebut benar adanya. Saat ini, DPD PKS tinggal menunggu SK sebagai bentuk penetapan akhir partai dalam mengusung calonnya.

"Sudah diputuskan demikian oleh pimpinan partai, tinggal menunggu SK nya," jelas Budi.

Kantongi 13 Kursi Legislatif

Sebagai informasi, koalisi PKS -Demokrat yang mengusung Siti Nur Azizah-Ruhama Ben, memperoleh 13 kursi dukungan di lembaga legislatif DPRD Tangsel. Dengan begitu, pasangan ini sudah bisa mencalonkan pasangan tersebut, maju dalam Pilkada Tangsel.

Dengan adanya koalisi ini, dipastikan sudah ada 3 pasang calon kandidat Wali Kota dam Wakil Wali Kota Tangsel, pada Pilkada 9 Desember 2020 ini.

Diantaranya, pasangan Benyamin Davnie-Pilar Saga yang diusung Partai Golkar, Muhamad-Rahayu Saraswati yang diusung Gerindra, PDIP dan Hanura. Serta Pasangan Aziza- Ruhaman Ben diusung PKS-Demokrat.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Akibat Covid-19, Pasangan Beda Bangsa Ini Gelar Pernikahan di Perbatasan Negara

Posted: 22 Jul 2020 10:10 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Mewabahnya pandemi Corona Covid-19 memaksa sejumlah kegiatan di masyarakat harus dihentikan. Mulai dari kegiatan belajar mengajar, bekerja di kantor hingga kegiatan yang bisa memicu perkumpulan massa. Tak hanya itu, sejumlah aturan pembatasan sosial pun diberlakukan demi memutus penyebaran virus pandemi ini.

Salah satu kegiatan yang juga dijaga ketat adalah acara pernikahan. Meski menikah adalah hak setiap individu, pada masa pandemi Corona Covid-19 seperti ini para aparat pemerintah meminta untuk menggelar acara penikahan dengan tidak mengundang banyak tamu. Hal itulah yang membuat pasangan satu ini memutuskan untuk menikah di tempat yang tak biasa.

Pria dan wanita ini menggelar acara sakral mereka di perbatasan negara berupa hutan. Bukan tanpa alasan, mereka menggelar pernikahan lantaran adanya pembatasan sosial yang ketat di negara mereka.

Sepasang pengantin ini berasal berbeda negara yakni Norwegia dan Swedia. Mereka menikah di perbatasan negara lantaran kedua negara tersebut sedang memberlakukan pembatasan yang ketat dan belum memperbolehkan warga asing untuk masuk. Hal itu dilakukan untuk mencegah penyebaran wabah Covid-19.

Menikah di Perbatasan Negara Berupa Hutan

Pasangan ini menikah di perbatasan hutan akibat pandemi Corona Covid-19. (Sumber: Web24News)
Pasangan ini menikah di perbatasan hutan akibat pandemi Corona Covid-19. (Sumber: Web24News)

Dilansir dari Web24News oleh Liputan6.com, Kamis (23/7/2020) sepasang pengantin asal Norwegia dan Swedia, Camilla Oyjord dan Alexander Clern, memutuskan menikah di perbatasan dua negara mereka. Para tamu yang diundang pun berdiri di masing-masing sisi perbatasan wilayah dengan pembatasan ketat Corona Covid-19.

Kedua mempelai mengatakan jika mereka tak bisa mengubah tanggal dan menunggu lama akibat adanya pandemi tersebut. Maka dari itu, kedua mempelai ini mengikat janji setia di tengah hutan wilayah Holebekk, sebelah tenggara Norwegia, tepatnya di perbatasan Swedia.

Mereka berdiri di masing-masing wilayah di perbatasan yang dipisahkan dengan seutas pita putih di antara keluarga dan teman-teman mereka. Meski unik dan tak biasa, acara tersebut berjalan dengan lancar.

Dianggap Sebuah Lelucon

Pasangan ini menikah di perbatasan hutan akibat pandemi Corona Covid-19. (Sumber: NZME)
Pasangan ini menikah di perbatasan hutan akibat pandemi Corona Covid-19. (Sumber: NZME)

Awalnya ide ini dianggap lelucon oleh mempelai wanita, Camilla Oyjord. Namun respons keluarga dan sahabat justru mengatakan kalau itu adalah ide yang bagus. 

Bahkan mempelai pria, Alexander Clern berpikir jika orang-orang tak akan datang. Mengingat jika lokasi perbatasan hutan antara Swedia dan Norwegia cukup jauh untuk ditempuh. Namun saat hari H, mereka bahagia lantaran tamu undangan datang ke lokasi tersebut. 

Dua polisi juga turut hadir dalam acara pernikahan tersebut untuk memastikan tidak ada orang dari kedua negara ini yang melewati batas tali putih yang sudah dipasang.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jokowi: Proyeksi Ekonomi Global Angka Minus Semua, Kondisi Sekarang Makin Sulit

Posted: 22 Jul 2020 10:05 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Presiden Jokowi mengakui kondisi ekonomi global semakin sulit akibat pandemi virus corona (Covid-19). Hal ini ditandai dengan prediksi pertumbuhan ekonomi yang selalu berubah-ubah setiap bulannya.

Jokowi menyebut Dana Moneter Internasional (IMF) memprediksi bahwa pertumbuhan ekonomi global minus 2,5 persen. Padahal, awalnya ekonomi global diprediksi bisa tumbuh 3 persen sampai 3,5 persen pada 2020.

"2 bulan lalu saya telepon Bank Dunia, beda lagi jawabannya. Pertumbuhan ekonomi dunia minus 5 persen," kata Jokowi dalam video conference, Kamis (23/7/2020).

Dia mengaku juga mendapat laporan dua pekan lalu dari Organisation for Economic Co-operation and Development (OECD) bahwa proyeksi ekonomi dunia akan minus 6 sampai minus 7,6 persen. Prediksi-prediksi dari lembaga internasional ini dinilai menjadi gambaran sulitnya ekonomi global selama pandemi corona.

"Gambaran apa yang ingin saya sampaikan? Bahwa setiap bulan selalu berubah-ubah, sangat dinamis dan posisinya tidak semakin mudah tapi makin sulit. Minus 2,5 ganti sebulan berikutnya, jadi minus 5, sebulan berikutnya jadi minus 6 sampai minus 7 persen. Gambaran kesulitannya seperti itu," jelas Jokowi.

Bukan hanya itu, Jokowi menyebut bahwa OECD juga menyampaikan bahwa ekonomi sejumlah negara juga akan terkontraksi. Misalnya, ekonomi Perancis diprediksi minus 17 persen, Inggris minus 15 persen, Jerman minus 11 persen, Amerika Serikat minus 9,7 persen, Jepang minus 8,3 persen, dan Malaysia minus 8 persen.

"Bayangkan (ekonomi) isinya minus, minus, minus, minus dan minusnya adalah dalam posisi yang gede-gede seperti ini," ucapnya.

Gerakkan Perekonomian

Menurut dia, ekonomi Indonesia juga diprediksi minus pasa kuartal kedua 2020. Jokowi memproyeksi ekonomi Indonesia bisa merosot minus 4,3 persen hingga minus 5 persen.

Untuk itu, Jokowi meminta jajarannya segera membelanjakan anggaran untuk menggerakan perekonomian.

Jokowi berharap ekonomi Indonesia dapat kembali naik pada kuartal III tahun ini.

"Kita berharap di kuartal ketiga kita sudah harus naik lagi kalau enggak, enggak ngerti lagi saya, akan tetap lebih sulit kita," tutur dia.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Berani Selfie dengan Beruang Liar, Wanita Ini Tuai Pujian Warganet

Posted: 22 Jul 2020 10:03 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Insiden menegangkan terjadi di salah satu taman di Meksiko. Dalam rekaman video yang viral, terlihat seekor beruang hitam mendekati tiga wanita yang sedang mengunjungi taman tersebut.

Di saat yang menegangkan tersebut, salah satu wanita yang berdiri diam ketika beruang mengendusnya malah berfoto selfie dengan hewan itu. Beruntungnya, mereka berhasil lolos dari beruang tersebut tanpa cedera.

Menurut laporan Daily Mail, insiden itu terjadi di jalur pendakian yang populer di Taman Ekologi Chipinque di Meksiko.

Dalam video tersebut, para pejalan kaki terlihat berdiri diam ketika beruang menyelinap ke arah mereka dari belakang. Namun, ketika beruang mendekati salah satu wanita, dia terlihat mengajak hewan tersebut berselfie dengannya.

Tuai Pujian

Dalam klip lain dari insiden yang sama, beruang itu terlihat berdiri tegak dan menyentuh rambut wanita itu. Banyak yang memuji wanita itu dan teman-temannya karena tetap tenang meskipun beruang berada sedekat itu dengannya.

Video yang sudah dibagikan secara luas di twitter tersebut mendapat banyak komentar yang berisikan pujian terhadap wanita tersebut karena ketenangannya.

"Dari cara dia meninggalkan beruang itu sendirian setelah dia mengambil foto, terlihat seperti beruang tersebut memintanya untuk berfoto," komentar salah satu pengguna twitter

"Tidak ada di dunia ini yang bisa setenang itu," komentar akun lainnya.

 

Reporter: Vitaloca Cindrauli Sitompul

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Punya Potensi Melimpah, Gastronomi Bisa Jadi Tulang Punggung Pariwisata Indonesia

Posted: 22 Jul 2020 10:02 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta -  Gastronomi merupakan seni makan yang baik, yang mempelajari hubungan makanan dalam kaitannya dengan pengetahuan sejarah dan budaya suatu daerah, sebagai kearifan lokal masyarakat setempat. Karena itu gastronomi bukan hanya tentang kuliner tapi bisa menjadi potensi wisata yang bisa menarik banyak orang.

Kekayaan wisata kuliner nasional yang menjadi elemen penting wisata gastronomi jadi alasan utama karena sangat berpotensi untuk terus dikembangkan. Bahkan gastronomi bisa menjadi andalan atau tulang punggung pariwsata Indonesia.

Tentunya untuk mewujudkan hal tersebut bukanlah hal mudah. Menurut Vita Datau, Ketua Indonesia Gastronomi Network, setidaknya ada sejumlah kendala dalam peningkatan daya saing dan kualitas wisata gastronomi. Yaitu kebersihan, kesehatan, keamanan makanan; pelayanan sumber daya manusia; pelestarian melalui program pendidikan; pengembangan berkelanjutan; serta tenaga kerja yang semakin berkurang.

"Gastronomi itu rangkaian dari proses hulu ke hilir. Sebab, komersialisasinya bisa dimulai dari wisata agrikultur, wisata organik, wisata pendidikan, wisata sejarah, sampai wisata membuat makanan," terangnya dalam Webinar Rantai Gastronomi Nusantara Semasa Pemulihan Bumi, Rabu, 22 Juli 2020.

"Gaya cerita yang kuat tentang gastronomi Indonesia bisa membuat eksposur pada proses kuliner nusantara. Kalau gastronomi dibina dengan baik, semua aspek akan tersentuh, hasilnya juga akan baik," lanjut wanita yang pernah menjabat sebagai Ketua Tim Percepatan dan Pengembangan Wisata Kuliner dan Belanja Kementerian Pariwisata ini.

Vita menambahkan, Indonesia punya potensi wisata yang luar biasa dari bidang gastronomi. Selain makanan, Indonesia punya tiga unsur penting dalam gastronomi yaitu budaya (culture), sejarah (history) dan cerita (storytelling).

"Dari segi budaya, kita punya banyak ritual dan kebiasaan yang sangat khas termasuk dalam hal kuliner. Begitu juga dengan sejarah. Tiap daerah punya sejarah tentang makanan khas mereka mulai dari bahan-bahan, bumbu sampai cara memasak dan penyajiannya. Semua itu akan menghasilkan cerita yang bisa menarik minat banyak orang terutama wisatawan mancanegara," tutur Vita Datau.

Meski punya potensi besar, harus ada sejumlah unsur penunjang seperti promosi agar bisa lebih menarik perhatian. Salah satu bukti besarnya potensi gastronomi Indonesia adalah kehadiran chef terkenal Gordon Ramsay saat membuat program untuk National Geographic Channel di awal tahun ini. Vita yang ikut mendampingi Chef Gordon bersama William Wongso, melihat antusiasme yang sangat besar dari pria asal Inggris itu dalam membuat makanan khas Indonesia seperti rendang.

Kunjungan Gordon Ramsay

Chef Ragil co-owner restoran NUSA Indonesian Gastronomy di Kemang, Jakarta. (dok.Instagram @nusagastronomy/https://www.instagram.com/p/CCm-u43Au8N/Henry)
Chef Ragil co-owner restoran NUSA Indonesian Gastronomy di Kemang, Jakarta. (dok.Instagram @nusagastronomy/https://www.instagram.com/p/CCm-u43Au8N/Henry)

"Kunjungan Gordon Ramsay bisa jadi contoh untuk menunjukkan sekaligus mempromosikan gastronomi kita. Dia bukan hanya membeli dan meracik sendiri bumbu lalu memasak makanan seperti rendang, tapi juga tertarik mengikuti cerita dari makanan dan budaya khas Sumatera Barat, itu satu contoh wisata gatsronomi Indonesia yang punya potensi sangat besar," ujarnya.

Sarana promsi lainnya bisa juga melalui sejumlah restoran gastronomi yang beberapa tahun belakangan ini semakin berkembang. Salah satunya adalah restoran NUSA Indonesian Gastronony yang dikelola oleh Chef Ragil Imam Wibowo.

Menurut pria yang pernah menjadi host program kuliner di televisi ini, secara umum, hidangan gastronomi memberikan pengalaman rasa yang berbeda. Banyak yang ketagihan hidangan gastronomi, karena memang hadir dengan detail yang sedemikian rupa sengaja diciptakan.

"Mulai dari makanan yang awal sampai makanan akhir mau pulang itu semuanya hadir dengan diatur. Diatur teksturnya, rasanya, lalu juga presentasinya, kemudian pengalaman rasanya di mulut itu diatur sedemikian rupa. Sehingga akhirnya inilah yang bisa memberikan sebuah pengalaman baru saat makan untuk orang-orang," terang Chef Ragil dalam kesempatan yang sama.

Hidangan gastronomi menurut Chef Ragil memang telah mengalami perkembangan kalau dibandingkan dengan beberapa tahun lalu. Setidaknya di kota besar seperti di Jakarta.

"Peminatnya dari segala usia dan kalangan, ya mereka yang cinta makanan Indonesia, mau tahu soal makanan Indonesia, dan menghargai makanan Indonesia. Mereka yang datang ke sini itu merasa full surprise melihat makanan Indonesia bisa dikemas beda dari tempat-tempat yang lain," terang Chef Ragil.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hari Anak Nasional, Berikut Panduan Membeli Baby Car Seat

Posted: 22 Jul 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Menjadi Hari Anak Nasional, tanggal 23 Juli mengingatkan setiap orang tua untuk lebih memperhatikan sang buah hati. Tak hanya dalam kehidupan sehari-hari, orang tua juga harus memperhatikan keselamatan anak saat berkendara.

Apabila mengajak balita berkendara mobil, salah satu perlengkapan wajib yang dimiliki ialah baby car seat. Dengan alat ini, orang tua tak perlu repot menggendong dan memangku si buah hati.

Selain itu, adanya sabuk pengaman yang disesuaikan dengan tubuh anak-anak membuat mereka merasa nyaman dan duduk lebih tenang. Hal ini juga mengajarkan bagaimana pentingnya penggunaan sabuk saat berada di dalam mobil.

Namun, pemilihan aksesori tersebut harus diperhatikan. Dilansir dari Parents.com, berikut empat hal yang disarankan sebelum memilih kursi mobil untuk balita

1. Posisi

Sebelum membeli baby car seat, disarankan untuk membaca manual book mobil terlebih dahulu. Hal ini untuk mengetahui tipe dan posisi peletakan aksesori tersebut.

 

2. Ukuran

Di pasaran, baby car seat ditawarkan dalam berbagai ukuran. Pastikan, kursi yang dibeli sesuai dengan usia, berat, dan tinggi badan bayi.

3. Keamanan

Keamanan tentunya juga harus diperhatikan. Pilihlah baby car seat yang dilengkapi dengan adjustable harness atau seat belt.

4. Perawatan

Selain aman dan nyaman, pastikan baby car seat yang dipilih mudah untuk dirawat dan dibersihkan. Pasalnya, balita terbilang lebih rentan daripada orang dewasa.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Resmi Diumumkan, Ini Spesifikasi dan Harga Lenovo Legion Duel

Posted: 22 Jul 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Lenovo akhirnya secara resmi mengungkap smartphone gaming pertama mereka, yakni Legion Duel (Legion Pro di Tiongkok).

Menariknya, Lenovo mengumumkan ponsel Legion Duel ini bertepatan dengan peluncuran smartphone gaming lainnya, yaitu Asus ROG Phone 3.

Dikutip dari GSM Arena, Kamis (23/7/2020), Lenovo Legion Duel mengusung prosesor Snapdragon 865 Plus dan layar berpanel AMOLED 6,65 inci dengan refresh rate 144Hz.

Mendongkrak performa, perusahaan juga sudah mendampingi prosesor Legion Duel dengan RAM LPDDR5 16GB, dan memori UFS 3.1 berkapasitas 512GB.

Lenovo Legion Duel juga hadir dengan layar minim bezel, dua speaker, sensor sidik jari di bawah layar, dan touch-sampling 240Hz.

 

Kamera Selfie Pop-Up 20MP

Sesuai dengan bocoran sebelumnya, Lenovo Legion Duel ini hadir dengan kamera selfie pop-up di samping bodi yang berkemampuan 20MP (megapiksel).

Dengan pengaturan kamera selfie seperti ini, gamer dapat dengan mudah bilamana gamer ingin live streaming sembari bermain gim di smartphone.

Untuk menambah pengalaan bermain gim secara optimal, Lenovo juga menyertakan trigger sensitif di kedua sisi ponsel dan 4 mic untuk merekam suara.

Kamera Utama Lenovo Legion Duel

Dalam urusan kamera belakang, Lenovo Legion Duel dengan lensa utama 64MP didampingi dengan lensa ultrawide berkemampuan 16MP.

Lenovo menyertakan baterai berkapasitas 5000mAh fast charging 90 watt yang mampu mengisi baterai hingga penuh hanya dalam waktu 30 menit.

Legion Duel hadir dengan dua pilihan warna, yaitu biru dan merah. Ponsel ini akan mulai dijual di Tiongkok mulai 5 Agustus.

Harga Lenovo Legion Duel

Walau begitu, Lenovo Legion Duel sudah tersedia untuk pre-order hari ini dengan varian 8GB/128GB seharga Rp 7,3 jutaan.

Sementara itu, varian 12GB/128GB dan 12GB/256GB akan dijual seharga Rp 8,1 juta dan Rp 8,7 jutaan.

Sedangkan varian paling atasnya 16GB/512GB akan dibanderol harga Rp 12,5 juta. Smartphone diperkirakan akan meluncur segera untuk pasar Eropa, Timur Tengah, Asia Pasifik, dan Amerika Latin.

(Ysl/Why)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

BNPT: Warga Melek Informasi Mampu Tangkal Radikalisme dan Terorisme di Indonesia

Posted: 22 Jul 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Kupang - Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) melalui Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) provinsi NTT menggelar pertemuan dengan berbagai elemen masyarakat di hotel Aston Kupang, Rabu (22/7/2020).

Pertemuan ini dikemas dalam acara Ngobrol Pintar Cara Orang Indonesia (Ngopi Coi) yang melibatkan Bhabinkamtibmas, Babinsa, lurah, media massa, mahasiswa, pegiat media sosial, humas kepolisian, dan humas TNI.

Sesi pertama dengan materi media sebagai gagasan damai dilakukan melalui talk show radio yang disiarkan langsung Radio Swara Timor FM. Pada sesi ini, hadir sebagai pembicara masing-masing Letkol Setyo Pranowo, (Kadi Partisipasi Masyarakat BNPT), Johanna E Lisapaly, (Ketua FKPT NTT) dan Yosep Adi Prasetyo (praktisi media).

Sementara di sesi kedua Ngopi Coi dengan materi Indonesia adalah diisi oleh Yosef Adi Prasetyo yang juga Ketua Dewan Pers 2016-2019.

Direktur Pencegahan BNPT RI, Irjen Pol Hamli dalam sambutan tertulis yang dibacakan Letkol Setyo Pranowo menyebutkan, salah satu penyebab tingginya potensi radikalisme dan terorisme belakangan ini adalah faktor kemajuan teknologi yang tidak dibarengi dengan literasi bagi masyarakat.

"Disrupsi informasi menjadikan masyarakat yang tidak siap menjadi gagap, kesulitan membedakan informasi benar dan salah. Situasi ini menjadi semakin parah karena budaya latah, masyarakat dengan mudah membagikan informasi yang didapatnya tanpa melakukan penyaringan dan telaah," ujarnya.

Ia mengingatkan kalau proses penanggulangan terorisme tidak bisa dilaksanakan hanya oleh aparatur keamanan semata baik kepolisian, TNI, dan BNPT sebagai lembaga negara yang mendapat mandat untuk menjalankan program ini.

Namun, dibutuhkan sinergi yang kuat antara aparatur keamanan dengan masyarakat, karena bahaya terorisme menyasar tanpa memandang pangkat, jabatan, dan status sosial. Untuk itu, kata dia, keterlibatan aparatur kelurahan beserta Babinsa dan Bhabinkamtibmas, humas, pegiat media massa dan media sosial di NTT menjadi sangat vital.

"Kami mendorong aparatur kelurahan dan desa untuk dapat memahami apa dan bagaimana bahaya terorisme menjadi ancaman nyata, mengetahui bagaimana melaksanakan pencegahannya, dan menyebarluaskan pengetahuan tersebut kepada masyarakat," katanya.

Ia menambahkan, melalui kegiatan yang melibatkan aparatur kelurahan dan desa tentang literasi informasi, maka tugas pencegahan radikalisme dan terorisme tidak semata-mata ada di tangan aparat keamanan.

"Masyarakat dengan berbagai elemen di dalamnya memiliki tugas dan peranan yang sama untuk bersama-sama mencegah terorisme," dia menandaskan.

Simak juga video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

44 Alat Berat Dikerahkan untuk Tangani Banjir Bandang di Luwu Utara

Posted: 22 Jul 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus berupaya untuk membantu penanganan darurat banjir bandang di Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan.

Bencana banjir bandang terjadi pada Senin (13/7/2020) lalu disebabkan oleh luapan air Sungai Masamba, Sungai Radda (anak Sungai Masamba), dan Sungai Rongkong akibat curah hujan yang sangat tinggi di hulu sungai.

Kepala Balai Besar Wilayah Sungai Pompengan Jeneberang (BBWSPJ) Kementerian PUPR Adenan Rasyid mengatakan, penanganan bencana banjir bandang di Kabupaten Luwu terus dilakukan selama masa penetapan tanggap darurat oleh Pemerintah Daerah 14 Juli-12 Agustus 2020 hingga pascabencana.

Sebanyak 44 alat berat telah diterjunkan selama masa tanggap darurat tersebut. Antara lain berupa 12 unit excavator, 3 unit Dozer, dan 29 unit Dump Truk.

Alat berat itu disalurkan ke 6 kecamatan terdampak yakni Kecamatan Masamba, Sabbang, Baebunta, Malangke Barat, dan Malangke, serta di Desa Radda yang kondisinya paling parah akibat banjir bandang.

"Penanganan darurat seperti pembersihan lumpur dan pengeringan terus dilakukan, termasuk sudah dikerahkan pompa alkon sebanyak 22 unit dan penanganan sementara mencegah kembalinya meluap air sungai menggunakan tanggul karung pasir (sandbag) sebanyak 1.000 buah," kata Adenan dalam keterangan tertulis, Kamis (23/7/2020).

Selain itu, lanjut Adenan, BBWSPJ juga terus menyelesaikan pekerjaan-pekerjaan tanggap darurat yang sudah diinstruksikan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono saat meninjau banjir bandang di Luwu Utara pada Kamis (16/7/2020).

Prioritas Pembersihan

Alat berat mengeruk galian pipa instalasi proyek Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) di kota Tangerang Selatan, Banten, Rabu (22/07/2020). Proyek penyediaan air bersih yang memiliki kapasitas memproduksi 200 liter air per detik ini diperkirakan akan beroperasi pada 2021. (merdeka.com/Dwi Narwoko)
Alat berat mengeruk galian pipa instalasi proyek Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) di kota Tangerang Selatan, Banten, Rabu (22/07/2020). Proyek penyediaan air bersih yang memiliki kapasitas memproduksi 200 liter air per detik ini diperkirakan akan beroperasi pada 2021. (merdeka.com/Dwi Narwoko)

Menurut Adenan, Menteri Basuki menginstruksikan untuk memprioritas pembersihan dan pengangkutan lumpur menjadi tanggul sungai sementara agar tidak banjir lagi.

Sekaligus untuk membuka konektivitas Palopo-Masamba, membersihkan jalan dan titik-titik yang masih tergenang dan tertutup lumpur di Kecamatan Masamba, serta melakukan normalisasi sungai dengan pengerukan, perbaikan alur sungai dan pembuatan tanggul sungai untuk penanganan permanen.

"Untuk membersihkan material lumpur dan kayu yang menutup akses Trans Sulawesi di Poros Palopo-Masamba kita sudah memobilisasi alat berat excavator dan dump truck dan sudah selesai bisa dilalui sejak Minggu (19/7/2020). Memang ruas tersebut merupakan jalur vital untuk pergerakan orang dan logistik yang menghubungkan Kota Palopo-Kabupaten Luwu Utara-Luwu Timur sampai Poso," papar Adenan.

Lebih lanjut, Adenan menyatakan, untuk progres pembersihan dan pengangkutan lumpur, khususnya untuk membuka konektivitas di wilayah Kecamatan Masamba sebagai wilayah terparah dampak banjir bandang sudah mencapai 90 persen. Untuk pengeringan masih terus dilakukan karena sempat terkendala hujan beberapa hari terakhir.

"Untuk mempercepat pengalirah genangan air, kami melakukan upaya dengan membuka dan memperdalam jalur drainase seperti di samping Koramil ke Hotel Yuniar. Terus membuat 2 jalur drainase di samping bandara dan Masjid Agung Syuhada. Untuk pekerjaan infrastruktur pasca bencana, Bapak Menteri juga sudah menginstruksi untuk paket pengendalian banjir di sini untuk segera dilakukan lelang cepat," tuturnya.

Tim Gabungan

Alat Berat Dikerahkan Guna Percepat Penanganan Banjir Bandang di Sulsel. (Dok Kementerian PUPR)
Alat Berat Dikerahkan Guna Percepat Penanganan Banjir Bandang di Sulsel. (Dok Kementerian PUPR)

Kementerian PUPR bersama tim gabungan yang terdiri dari TNI, Polri, Basarnas dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Luwu Utara masih bekerja sama untuk melakukan pendataan kerusakan dan korban yang diakibatkan banjir bandang tersebut.

Selain itu juga membantu pembersihan beberapa objek vital di Luwu Utara seperti area sekitar runway Bandar Udara Andi Jemma yang tertutup lumpur dan rumah dinas bupati.

Dalam penanganan darurat, Kementerian PUPR juga didukung oleh PT Brantas Abipraya dan PT Hutama Karya yang kebetulan sedang menangani pembangunan DI Baliase di dekat lokasi bencana sehingga memudahkan dalam memobilisasi alat berat dan personel.

Bantuan sarana dan prasarana juga diberikan Balai Prasarana Permukiman Wilayah Sulawesi Selatan Ditjen Cipta Karya, yakni sebanyak 15 unit Hidran Umum kapasitas 2.000 liter, 3 unit MTA, dan 1 unit mobile toilet di posko pengungsi Pettambua dan Mely.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Prediksi Udinese vs Juventus: Menuju Pesta Scudetto

Posted: 22 Jul 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Udine - Juventus bertanding meladeni Udinese di Stadio Fiuli, Kamis (23/7/2020) atau Jumat dini hari WIB, dengan misi mengamankan mahkota Liga Italia musim ini.

Pasukan Maurizio Sarri bakal mengamankan titel jika memenangkan laga nanti menyusul terpelesetnya rival. Inter Milan harus puas bermain imbang melawan Fiorentina, Kamis (23/7/2020) dini hari WIB.

Menyusul hasil tersebut, Juventus kini unggul enam poin dari pesaing terdekat Atalanta. Cristiano Ronaldo mengoleksi 80 angka dari 34 partai dengan Atalanta bertanding sekali lebih banyak.

Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan akan mengamankan Scudetto untuk kali kesembilan secara beruntun jika berjaya di Friuli. Atalanta memang masih berkesempatan menyamai koleksi angka mereka. Namun, Juventus tetap karena unggul rekor head to head.

La Vecchia Signora semestinya bisa membungkam Udinese. Meski memiliki seragam bermotif sama, nasib Udinese jauh berbeda ketimbang Juventus.

Mereka baru mengoleksi 36 angka dan masih berpeluang terjerat degradasi.

Perkiraan Pemain

ilustrasi logo liga italia (Liputan6.com/Abdillah)
ilustrasi logo liga italia (Liputan6.com/Abdillah)

Udinese (3-4-3): Musso; Becao, Maia, Nuytinck; Larsen, De Paul, Fofana, Zeegelaar; Sema, Nestorovski, Lasagna

Juventus (4-3-3): Szczensy; Cuadrado, De Ligt, Rugani, Sandro; Bentancur, Matuidi, Rabiot; Costa, Dybala, Ronaldo

Jadwal Pertandingan

ilustrasi logo Seri A liga italia (Liputan6.com/Abdillah)
ilustrasi logo Seri A liga italia (Liputan6.com/Abdillah)

Jumat, 24 Juli 2020

00.30 WIB: Udinese vs Juventus

02.45 WIB: Lazio vs Cagliari

Klasemen Liga Italia

Saksikan Video Juventus Berikut Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

37 Difabel dengan Segala Profesi Bercerita dalam Buku Disability Visibility

Posted: 22 Jul 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Bulan Juli adalah Disability Pride Month, sebuah event tahunan yang bertujuan meningkatkan kesadaran disabilitas. Salah satu bentuknya dari buku-buku yang berkaitan dengan disabilitas.

Dari sekian banyak buku yang menceritakan kisah orang-orang hebat dengan disabilitasnya, ada rekomendasi para pembaca, seperti salah satunya adalah sebuah buku berjudul "Disability Visibility: First-Person Stories from the Twenty-First Century" yang ditulis oleh 37 orang yang terdiri dari aktivis, penulis, pengacara, politisi, seniman, dan orang-orang biasa ketika mereka bergulat dengan kegembiraan dan tantangan pengalaman disabilitas modern dan diedit oleh Alice Wong, pendiri Disability Visibility Project (aktivis pembela difabel).

"Saya terikat dengan sejumlah alat bantu hidup yang membuat saya tetap hidup, seperti kursi roda listrik, ventilator non-invasif yang terhubung ke baterai kursi roda saya, masker yang menutupi hidung saya terpasang ke sebuah tabung, batang logam menyatu dengan tulang belakangku. Bagaimana saya terdengar, bergerak, dan terlihat memunculkan belas kasihan dan ketidaknyamanan oleh banyak orang di depan umum. Ini adalah norma." kata Wong.

"Saat saya pergi ke perpustakaan saat masih kecil, saya sangat jarang melihat buku yang merefleksikan kehidupan saya dan teman-teman komunitas. Buku ini yang saya harap saya miliki sejak dulu, untuk menunjukkan kepada saya bahwa saya tidak sendirian di dunia ini dan ada banyak orang di luar sana menunggu untuk menyambut saya." ujar Wong dalam video di Youtube untuk mempromosikan karyanya.

"Pandemi virus Corona di Amerika Serikat telah mengganggu dan mengacaukan kehidupan dan institusi individu. Bagi banyak orang cacat, sakit, dan orang-orang dengan gangguan kekebalan seperti saya, kami selalu hidup dengan ketidakpastian dan terampil beradaptasi dengan keadaan yang bermusuhan di dunia yang tidak pernah dirancang untuk kami sejak awal," tulis Wong, kepada Vox bulan April lalu.

Mengutip dari "Disability Visibility": "Bertahan hidup merupakan usaha besar bagi orang difabel di lingkungan masyarakat yang mampu dan usaha tersebut telah menjadi bagian dari empat puluh enam tahun saya di dunia ini. Saya tumbuh melihat sangat sedikit gambar yang tampak seperti saya di buku, film, atau televisi. Dalam ketidakhadiran itu, bagaimana seseorang menyadari bahwa ada sesuatu yang bahkan hilang?

Tahun lalu ada foto yang beredar, seorang gadis muda di kursi roda, terpaku oleh iklan kecantikan yang menampilkan seorang wanita di kursi yang sama. Keduanya akhirnya bertemu secara langsung, dan kisah mereka membuat saya bertanya-tanya tentang masa kecil saya sendiri, bagaimana pandangan dunia saya akan berubah jika saya melihat seseorang seperti saya sebagai orang dewasa yang glamor dan percaya diri. Seiring bertambahnya usia, menemukan komunitas orang-orang cacat dan mempelajari kisah-kisah kami memberi saya perasaan tentang apa yang mungkin bisa saya lakukan."

Dalam wawancaranya di thekojonnamdishow melalui Skype, dengan penuh percaya diri dan suka cita, Wong merekomendasikan karyanya kepada pemirsa.

 

Pendapat Wong

Masih banyak keterbatasan yang dihadapi penyandang disabilitas. Apa yang bisa kita lakukan untuk membantu mereka?
Masih banyak keterbatasan yang dihadapi penyandang disabilitas. Apa yang bisa kita lakukan untuk membantu mereka?

Wong mengatakan, ia adalah penggemar sejati budaya disabilitas dan sebagainya. "Saya telah mengumpulkan artikel-artikel dan situs web serta podcast tentang hal-hal yang menarik (bagi saya). Dan saya hanya melakukannya untuk diri saya sendiri. Jadi saat seseorang betanya tentang suatu hal, saya hanya tinggal melihat folder ini. Jadi folder ini sudah seperti perpustakaan pribadi saya. Jadi 30 karya ini hanyalah sampel kecil dari folder yang telah saya kumpulkan. Dan ini menjadi sesuatu yang kontemporer saat ini, yaitu pengalaman penyandang disabilitas milenial atau di abad ke-21. Jadi ini hanya contoh kisah hidup penyandang disabilitas di era-21."

Wong bangga, dengan mengedit buku ini ia telah banyak berkontribusi dan aktif di komunitas. "Saya merasa bahwa saya tidak sendirian dan bahwa saya adalah bagian dari sesuatu yang lebih besar. Lalu saat saya berlangganan majalah independen yang mempublikasikan orang-orang difabel dan mereka menulis dari sisi politik, tentang hak-hak penyandang cacat, serta tentang aktivisme. Sejak itu membuka mata saya. Bahwa ada orang-orang yang juga difabel di sekitar saya. Lalu saya berpikir, wow, bukankah lebih baik jika saya melakukan ini? Maka dari itu saya ingin memastikan bahwa semua orang merasa dilihat dan didengar. Saya pikir kita semua pantas mendapatkannya."

"Yah, saya pikir, dalam pandemi ini, kita telah melihat kualitas hidup telah digunakan untuk menghilangkan prioritas orang-orang tertentu yang berisiko tinggi. Dan untuk risiko tinggi, tentu juga termasuk di dalamnya penyandang disabilitas. Kami membutuhkan ventilator, perawatan kesehatan, terutama perawatan untuk COVID-19 benar-benar perlu diberikan kepada mereka yang paling layak, bahwa mereka yang akan bertahan hidup, mereka yang memiliki kesempatan terbaik untuk hidup. Dan banyak dari kriteria ini didasarkan pada hal-hal tidak penting. Ya. Saya akan membiarkannya begitu saja."

Simak Video Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Boeing 747 Resmi Dipensiunkan dari Qantas

Posted: 22 Jul 2020 10:00 PM PDT

Pesawat penumpang jumbo Boeing 747 terakhir milik maskapai nasional Australia Qantas bersiap untuk lepas landas di Sydney, Australia, Rabu (22/7/2020). Dengan mengudaranya penerbangan QF7474, Boeing 747 resmi dipensiunkan dari Qantas. (Xinhua/Bai Xuefei)
Pesawat penumpang jumbo Boeing 747 terakhir milik maskapai nasional Australia Qantas bersiap untuk lepas landas di Sydney, Australia, Rabu (22/7/2020). Dengan mengudaranya penerbangan QF7474, Boeing 747 resmi dipensiunkan dari Qantas. (Xinhua/Bai Xuefei)

Pesawat penumpang jumbo Boeing 747 terakhir milik maskapai nasional Australia Qantas bersiap untuk lepas landas di Sydney, Australia, Rabu (22/7/2020). Dengan mengudaranya penerbangan QF7474, Boeing 747 resmi dipensiunkan dari Qantas. (Xinhua/Bai Xuefei)

Pesawat penumpang jumbo Boeing 747 terakhir milik maskapai nasional Australia Qantas bersiap untuk lepas landas di Sydney, Australia, Rabu (22/7/2020). Dengan mengudaranya penerbangan QF7474, Boeing 747 resmi dipensiunkan dari Qantas. (Xinhua/Bai Xuefei)
Pesawat penumpang jumbo Boeing 747 terakhir milik maskapai nasional Australia Qantas bersiap untuk lepas landas di Sydney, Australia, Rabu (22/7/2020). Dengan mengudaranya penerbangan QF7474, Boeing 747 resmi dipensiunkan dari Qantas. (Xinhua/Bai Xuefei)

Pesawat penumpang jumbo Boeing 747 terakhir milik maskapai nasional Australia Qantas bersiap untuk lepas landas di Sydney, Australia, Rabu (22/7/2020). Dengan mengudaranya penerbangan QF7474, Boeing 747 resmi dipensiunkan dari Qantas. (Xinhua/Bai Xuefei)

Pesawat penumpang jumbo Boeing 747 terakhir milik maskapai nasional Australia Qantas lepas landas dari Sydney, Australia, Rabu (22/7/2020). Dengan mengudaranya penerbangan QF7474, Boeing 747 resmi dipensiunkan dari Qantas. (Xinhua/Bai Xuefei)
Pesawat penumpang jumbo Boeing 747 terakhir milik maskapai nasional Australia Qantas lepas landas dari Sydney, Australia, Rabu (22/7/2020). Dengan mengudaranya penerbangan QF7474, Boeing 747 resmi dipensiunkan dari Qantas. (Xinhua/Bai Xuefei)

Pesawat penumpang jumbo Boeing 747 terakhir milik maskapai nasional Australia Qantas lepas landas dari Sydney, Australia, Rabu (22/7/2020). Dengan mengudaranya penerbangan QF7474, Boeing 747 resmi dipensiunkan dari Qantas. (Xinhua/Bai Xuefei)

Pesawat penumpang jumbo Boeing 747 terakhir milik maskapai nasional Australia Qantas lepas landas dari Sydney, Australia, Rabu (22/7/2020). Dengan mengudaranya penerbangan QF7474, Boeing 747 resmi dipensiunkan dari Qantas. (Xinhua/Bai Xuefei)
Pesawat penumpang jumbo Boeing 747 terakhir milik maskapai nasional Australia Qantas lepas landas dari Sydney, Australia, Rabu (22/7/2020). Dengan mengudaranya penerbangan QF7474, Boeing 747 resmi dipensiunkan dari Qantas. (Xinhua/Bai Xuefei)

Pesawat penumpang jumbo Boeing 747 terakhir milik maskapai nasional Australia Qantas lepas landas dari Sydney, Australia, Rabu (22/7/2020). Dengan mengudaranya penerbangan QF7474, Boeing 747 resmi dipensiunkan dari Qantas. (Xinhua/Bai Xuefei)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menko Muhadjir Sebut Anak sebagai Penentu Masa Depan Indonesia

Posted: 22 Jul 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy menyebut anak menjadi penentu masa depan Indonesia. Apalagi Pemerintah telah mencanangkan Visi Indonesia Emas tahun 2045 dengan harapan terciptanya generasi produktif yang berkualitas pada 100 tahun kemerdekaan RI.

"Masa depan Indonesia yang berdaya saing dan unggul berada di tangan 30,1 persen penduduk, yaitu 79,55 juta anak Indonesia. Pada akhirnya yang menentukan Indonesia itu mereka (anak-anak), bukan kita lagi," ucap Muhadjir saat memberikan sambutan mewakili Wakil Presiden RI dalam Anugerah Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) 2020 di Jakarta, kemarin (22/7/2020).

Dengan demikian, saat ini yang perlu dilakukan adalah melindungi dan merawat anak-anak dengan mendidik dan mengarahkan anak agar bisa menjadi pemimpin di masa mendatang.

"Ini adalah tugas besar yang perlu dilakukan bersama-sama, tidak hanya oleh orang tua atau Pemerintah, tetapi juga lembaga pendidikan dan masyarakat," lanjut Muhadjir dalam keterangan resmi yang diterima Health Liputan6.com.

Tanamkan Nilai Kebangsaan

Menko PMK Muhadjir Effendy saat memberikan sambutan mewakili Wakil Presiden RI dalam Anugerah Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) 2020 di Jakarta, Rabu (22/7/2020). (Dok Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan)
Menko PMK Muhadjir Effendy saat memberikan sambutan mewakili Wakil Presiden RI dalam Anugerah Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) 2020 di Jakarta, Rabu (22/7/2020). (Dok Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan)

Lebih lanjut, Muhadjir mengatakan perlu adanya upaya untuk mendorong kemampuan anak sebagai persiapan jika anak menjadi pemimpin di masa depan.

"Tugas kita di situ. Bagaimana kita mengintervensi, melakukan pengasuhan, perlindungan, perawatan sebagai upaya kita untuk ikut campur terhadap kemampuan di dalam diri anak agar mereka menjadi seperti yang kita harapkan."

Selain itu, pewarisan dan penanaman nilai juga sangat diperlukan kepada anak-anak. Hal tersebut diperlukan supaya di masa depan, mereka bisa beradaptasi sekaligus memiliki arah saat menjadi pemimpin.

"Di situlah pentingnya kita menanamkan nilai kebangsaan, solidaritas, nasionalisme. Tanpa itu kita sangat khawatir, risau kalau melihat anak-anak gagal bagaimana mengarahkan masa depan dirinya sendiri," lanjut Muhadjir.

"Belum lagi (bersiap) memberikan arahan kepada bangsa ini. Entah dia (kelak) menjadi pejabat di lingkungan pemerintahan atau lingkungan legislatif."

Simak Video Menarik Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Viral Struk Makanan Capai Rp135 Juta, Warganet: Makan Kayak Bayar Haji

Posted: 22 Jul 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Ada berbagai makanan yang memiliki harga hingga puluhan juta rupiah di dunia. Tentunya di balik harganya yang mahal, terdapat hidangan makanan yang super lezat sehingga makanan tersebut menjadi mahal.

Makanan yang memiliki rasa enak dan dijadikan sebagai menu istimewa umumnya akan memiliki harga yang lebih tinggi dari makanan biasanya. Meski begitu, makanan dan minuman tersebut tetap saja laku dijual dan banyak peminatnya.

Seperti peristiwa yang baru-baru ini terjadi. Sebuah foto struk makanan yang mencapai Rp135 juta dalam satu kali makan beredar hingga menjadi perbincangan viral di lini masa Twitter.

Foto yang diunggah akun @subtayarl ini sontak menarik perhatian warganet karena jumlahnya yang tak biasa.

Harga paling kecil senilai Rp 250 ribu

Struk Belanja / Sumber: iStockphoto
Struk Belanja / Sumber: iStockphoto

Total harga makanan dalam struk tersebut mencapai Rp135.701.500. Warganet yang melihatnya pun terkejut dan tak habis pikir. Dalam fotonya juga tampak nominal paling murah senilai Rp 250 ribu.

 

 

Berasal dari video Youtube Rans Entertainment

Orang-orang yang memakai masker menikmati makanan di restoran berpartisi di Hong Kong, Rabu (22/7/2020). Hong Kong telah mewajibkan penggunaan masker di semua area publik tertutup termasuk mal dan pasar seiring penambahan kasus baru harian Covid-19. (AP Photo/Kin Cheung)
Orang-orang yang memakai masker menikmati makanan di restoran berpartisi di Hong Kong, Rabu (22/7/2020). Hong Kong telah mewajibkan penggunaan masker di semua area publik tertutup termasuk mal dan pasar seiring penambahan kasus baru harian Covid-19. (AP Photo/Kin Cheung)

Warganet juga dibuat heran karena harga dari segelas air putih senilai Rp 80 ribu. Unggahan ini pun mendapat berbagai reaksi dari warganet.

Mulai dari bisa membeli rumah bahkan naik haji dengan nilai uang tersebut. Diketahui, struk makanan ini didapatkan dari video Youtube Raffi Ahmad, Rans Entertainment.

Respons Warganet

Steak Wolfgang's Steakhouse Jakarta. (Liputan6.com/Putu Elmira)
Steak Wolfgang's Steakhouse Jakarta. (Liputan6.com/Putu Elmira)

Saksikan Video Pilihan Di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Kosleting Listrik Menghanguskan 2 Rumah Mewah

Posted: 22 Jul 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta kebakaran melanda 2 rumah mewah di kawasan elit Kemang Jakarta Selatan. Kebakaran akibat korsleting listrik di salah satu rumah yang kondisinya kosong tidak dihuni. Kebakaran membuat panik pemilik rumah.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Feby Febiola Bongkar Resep Tegar Hadapi Kanker Ovarium Stadium 1

Posted: 22 Jul 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Pengakuan Febby Febiola yang mengidap kanker ovarium stadium 1 bikin publik berempati sekaligus kagum. Pasalnya kanker payudara, serviks, dan ovarium, penyakit yang ditakuti kaum hawa.

Mendengar dokter menyampaikan vonis kanker, Febby Febiola awalnya syok berat. Namun Febby Febiola sadar, syok tak akan memperbaiki keadaan. Ia pun mencoba tenang dan mencari titik terang.

Hal ini disampaikan Febby Febiola dalam sesi tanya jawab daring dengan warganet yang fitur Instagram Stories, Rabu (22/7/2020). Sejumlah warganet membagikan pertanyaan seputar kondisi kesehatannya.

Hidup Mati Di Tangan Tuhan

Unggahan Feby Febiola. (Foto: Instagram @febyfebiola_)
Unggahan Feby Febiola. (Foto: Instagram @febyfebiola_)

Salah satu pertanyaan itu berbunyi, "Bagaimana cara kakak tetap lebih relaks mengahapi ini?" Febby Febiola mengaku awalnya tak mudah bersikap tenang dan berpikir jernih usai divonis kanker.

"Wah, awalnya sih enggak. Tapi lama-lama aku mikir ngapain stress. Hidup dan mati kan di tangan Tuhan. Ini perjalanan yang memang harus aku jalani," beber Sang Tante Amerika di sinetron Tersanjung.

 

Aku Yakin Tuhan Besertaku

Feby Febiola. (Foto: Instagram @febyfebiola_)
Feby Febiola. (Foto: Instagram @febyfebiola_)

Feffy Febiola kemudian menambahkan, "Dan aku yakin Tuhan besertaku. Jadinya relaks, tenang, dan pasrah. Aku percaya dalam kelemahan kita, kuasa Tuhan semakin nyata."

Pertanyaan lain yang tak kalah menyentuh, bagaimana Feby Febiola selalu semangat dan tegar meski kanker menyerang di indung telurnya. Merespons ini, ia mengunggah fotonya tengah berada di pantai.

 

Dukungan Suami

Unggahan Feby Febiola. (Foto: Instagram @febyfebiola_)
Unggahan Feby Febiola. (Foto: Instagram @febyfebiola_)

Mengenakan baju hitam tanpa motif dan kacamata berwarna senada, Feby Febiola berdiri di hamparan pasir putih. Ia pun berbagi resep tegar menghadapi kanker ovarium stadium 1.

"Dukungan suami, keluarga, sahabat, orang-orang baik yang selalu mendoakan. Dan yang paling penting, firman Tuhan," ungkap seleb kelahiran Jakarta, 24 Mei 1978 itu.

Makanan Pantangan

Feby Febiola. (Foto: Instagram @febyfebiola_)
Feby Febiola. (Foto: Instagram @febyfebiola_)

Seperti diberitakan, Febby Febiola menempuh kemoterapi untuk membasmi sel kanker di indung telurnya. Kemoterapi membuat rambutnya rontok. Pelantun "Mengertikah" lalu menjelaskan pola makan sejak menjalani kemoterapi pertama.

"Enggak ada sih (makanan) pantangan dokter," bebernya. "Cuma harus makan yang seimbang saja gizinya antara sayur protein karbohidrat terus juga jangan makan makanan yang diawetkan dan yang diolah terlalu banyak begitu saja," pungkas Feby Febiola.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tak Diawasi saat Bermain, Bocah 9 Tahun Ini Tewas Terlilit Kain Gorden

Posted: 22 Jul 2020 09:55 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Setiap anak memiliki dunianya sendiri ketika sedang bermain. Di usia anak-anak sekolah dasar, terkadang mereka bermain peran sebagai hal yang disukainya, misalkan saja rumah-rumahan.

Hal demikian dilakukan oleh anak bernama Khanitta Pakkhayakuland dan tiga saudaranya. Dilansir dari thesun.co.uk pada Kamis (23/7/2020), gadis asal Thailand tersebut asyik bermain peran sebagai hantu dengan memanfaatkan tirai gorden.

Tanpa ada pengawasan orang dewasa, kemudian kejadian nahas menimpa bocah berusia 9 tahun ini. Ia ditemukan tewas di kediamannya sembari terlilit kain gorden.

Berikut kisah bocah 9 tahun meninggal secara tragis karena bermain yang dilansir dari thesun.co.uk oleh Liputan6.com, Kamis (23/7/2020).

Ditinggalkan bermain di rumah bersama saudara

Potret kakak dari Khanitta. (Sumber: thesun.co.uk)
Potret kakak dari Khanitta. (Sumber: thesun.co.uk)

Gadis malang tersebut ditemukan tergantung dengan leher terlilit kain gorden. Ketiga kakaknya yang berusia lebih tua, sudah mencoba untuk membopong tubuh Khanitta agar ia tidak tercekik, namun nahas nyawanya tetap tidak terselamatkan.

Saat itu, orang tua dari Khanitta baru saja pulang dari mengunjungi salah satu kerabatnya di Chachoengsao, Thailand ketika mereka menemukan kondisi Khanitta. Keduanya pun sempat memberikan putrinya tersebut bantuan napas buatan dan CPR sebelum akhirnya melarikannya ke rumah sakit terdekat.

Dilaporkan bahwa kini kakak Khanitta yang selama ini menjadi teman bermain dan terlibat dalam kejadian tersebut mengalami trauma. Ia pun harus menerima sejumlah terapi dari psikolog.

Keterangan dari nenek

Tirai gorden yang melilit leher Khanitta Pakkhayakuland. (Sumber: thesun.co.uk)
Tirai gorden yang melilit leher Khanitta Pakkhayakuland. (Sumber: thesun.co.uk)

Berdasarkan keterangan dari sang nenek, Khanitta memang sudah sering bermain dengan kain gorden dan berpura-pura jadi hantu. Gadis 9 tahun itu pun sudah berulang kali diperingatkan untuk berhenti melakukannya karena bisa sangat berbahaya.

"Kini kami akan lebih memperketat pengasawan terhadap anak-anak kami ketika bermain. Saya rasa saya tidak bisa jika kehilangan lebih banyak lagi," ujar Supanee, ibu Khanitta.

Dalam kasus kematian Khanitta Pakkhayakuland, polisi setempat yang sudah menyelidiki hasil post mortemnya tidak menemukan hal yang mencurigakan. Akhirnya kasus ditutup dan dinyatakan sebagai kecelakaan tunggal akibat kelalaian saat sedang bermain.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jokowi: Saya Setiap Pagi Sarapannya Angka-Angka

Posted: 22 Jul 2020 09:50 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku senang setiap pagi disuguhkan sarapan angka-angka, terkait pertumbuhan ekonomi dalam negeri maupun global.

"Saya senang karena setiap hari dapat angka-angka, setiap pagi sarapannya angka mungkin yang lain sarapannya nasi goreng atau roti, tapi saya sarapannya angka-angka," kata Jokowi saat penyerahan Program Aksi Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) kepada Kementerian Koperasi dan UKM Jakarta, di Jakarta, Kamis (23/7/2020).

Angka-angka yang dimaksud, yakni tren kenaikan angka-angka yang memberikan kabar baik seperti konsumsi rumah tangga mulai naik, Kata Jokowi berarti peredaran uang yang ada di bawah (masyarakat) berjalan sesuai ekspektasi.

"Karena ada BLT Desa, bansos tunai, dan ada bansos sembako, itu akan sangat mempengaruhi daya beli dan konsumsi rumah tangga masyarakat," katanya.

Selain itu, Jokowi senang dengan aktivitas tren ekspor yang mulai naik dibanding Mei. Sesuai dengan data  Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat ekspor Indonesia pada Juni 2020 mencapai USD 12 miliar, meningkat 15,09 persen jika dibandingkan Mei 2020 sebesar USD 10,53 miliar.

Ditambah beberapa lembaga ekonomi global yang memprediksikan pertumbuhan ekonomi global itu minus bervariasi.

Prediksi IMF

(Foto: aim.org)
(Foto: aim.org)

Misalnnya, International Monetary Fund (IMF) memprediksi -2,5 persen, kemudian 2 bulan yang lalu, Bank dunia memprediksi– 5 persen, dan Organisation for Economic Co-operation and Development (OECD) prediksi -6 persen sampai -7,6 persen.

OECD juga menyampaikan prediksi kontraksi ekonomi  yang tajam yang dialami 7 negara, yakni Prancis -17,2 persen, Inggris 15,4 persen,  Jerman -11,2 persen, Amerika  Serikat -9,7 persen, Jepang -8,3 persen,  Malaysia -8 persen, dan Singapura -6,8 persen.

"Bayangkan isinya hanya minus, minus, minus, minus dan minusnya itu dalam posisi yang gede-gede seperti itu," ucapnya.

Oleh karena itu, ia meminta kepada jajaran para menteri untuk mempercepat dan serius dalam menangani dampak pandemi covid-19 ini.   

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Operasi Patuh Jaya Dimulai, Polisi Tindak Pelanggar Lalin Selama 2 Pekan

Posted: 22 Jul 2020 09:50 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kapolda Metro Jaya Irjen Nana Sudjana mengakui banyak pelanggaran lalu lintas selama pandemi Covid-19. Menurut dia, permasalahan ini muncul akibat ketidakpatuhan pada pengendara.

"Kita sampai saat ini perlu menangani penanganan penyebaran Covid-19, tapi juga kita harus menangani pelanggar lalu lintas, kecelakaan lalu lintas maka dalam hal ini Mabes Polri secara serentak mengadakan Operasi Patuh Jaya 2020," kata Nana usai Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Jaya di Mapolda Metro Jaya, Kamis (23/7/2020).

Nana menegaskan, operasi ini digelar Polda Metro Jaya untuk mendisiplinkan pengendara dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat dalam mematuhi peraturan lalu lintas.

"Kami juga ingatkan agar mematuhi protokol kesehatan yang selama ini kita harapkan dalam hal penanganan pandemik kita upayakan akan semakin baik," jelas Nana.

Nana mengungkap, Operasi Patuh Jaya ini melibatkan 1.807 personel, terdiri dari POLRI TNI Satpol PP dan Dinas Perhubungan di wilayah DKI Jakarta.

Data dimiliki Nana mencatat, selama setengah tahun ini terjadi sebanyak 4.708 kecelakaan dan 484.302 pelanggaran.

"Ini satu hal yang ironis ya, cukup tinggi kecelakaan pelanggaran yang kita temukan," sesal Nana.

 

14 Hari

Nana berharap, dengan gelar operasi patuh ini, angka tersebut dapat ditekan menjadi lebih baik selama 14 hari ke depan.

"Operasi dimulai, terhitung hari ini yaitu tanggal 23 sampai tanggal 5 Agustus, dan Insya Allah kesadaran masyarakat terhadap protokol kesehatan dan kesadaran masyarakat terhadap kepatuhan untuk lalu lintas akan semakin baik," Nana menandasi.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pamer Kostum Lawas hingga Foto Pernikahan, Aksi Netizen Sambut Gelar Juara Liverpool

Posted: 22 Jul 2020 09:47 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Liverpool akhirnya resmi mengangkat trofi Liga Inggris 2019/2020. Prosesi ini disambut meriah para pendukungnya di seluruh dunia nyata dan maya dengan berbagai cara dalam merayakannya. 

Prosesi pengalungan medali dan penyerahan trofi berlangsung di Anfield Stadium, Rabu atau Kamis dini hari WIB. Pesta juara The Reds semakin lengkap setelah mereka sukses mengalahkan Chelsea, 5-3. 

Di luar stadiun ribuan pendukung Liverpool berkumpul dan berpesta. Mereka mengabaikan imbauan pihak berwenang untuk menjaga jarak demi menghindari penularan virus Corona Covid-19. 

Semakin malam, jumlah massa yang datang bertambah banyak. Polisi yang turun dengan kekuatan penuh sampai kewalahan menertibkannya. Sebagian bahkan datang membawa anak-anak kecil. 

Di jagat media sosial, tak kalah riuh. Tanda pagar atau tagar LVCchampions jadi trending topic dunia. Begitu juga dengan tagar YNWA yang menjadi akronim dari slogan Liverpool, You Never Walk Alone. 

Berbagai cara dilakukan suporter 'Garis Tagar' ini dalam meluapkan kegembiraannya. Mulai dari sekedar mengunggah momen penyerahan trofi hingga pamer koleksi kostum yang dimiliki. Bahkan, kesetiaan terhadap tim asal Merseyside itu ada yang diluapkan lewat pamer foto pernikahan.

Seperti apa rupanya? Intip di halaman selanjutnya.  

 

Pamer Koleksi Kostum

ilustrasi logo Liverpool (Liputan6.com/Abdillah)
ilustrasi logo Liverpool (Liputan6.com/Abdillah)

Jualan Kaos

ilustrasi Liverpool  (Liputan6.com/Abdillah)
ilustrasi Liverpool (Liputan6.com/Abdillah)

Foto di Rumah Sakit

Pamer Foto Pernikahan

Klasemen Liga Inggris

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemkot Bersama KPU Surabaya Teken Perubahan NPHD Pilkada 2020

Posted: 22 Jul 2020 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surabaya teken addendum (perubahan) Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) anggaran Pilkada Surabaya 2020. Addendum NPHD ini mengacu pada perubahan atas Peraturan Menteri Dalam Negeri.

(Permendagri) Nomor 41 tahun 2020 tentang Perubahan Atas Permendagri Nomor 54 Tahun 2019 tentang Pendanaan Kegiatan Pemilihan Gubernur, Bupati dan Wali Kota yang bersumber dari APBD (Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah).

Plt Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Surabaya, Irvan Widyanto mengatakan, besaran anggaran Pilkada Surabaya tahun 2020 tetap mengacu pada NPHD yang lama.

Namun, yang dilakukan addendum ini hanya pada rincian kegunaan anggaran yang disesuaikan dengan kondisi pandemi saat ini.

"Addendum ini mengacu pada Permendagri Nomor 41 Tahun 2020, jadi sudah sesuai kita," kata Irvan usai acara penandatanganan addendum NPHD di Kantor Bakesbangpol Surabaya, Rabu, 22 Juli 2020, seperti dikutip dari laman Surabaya.go.id

Besaran total nilai anggaran keseluruhan Pilkada Surabaya 2020 sama dengan NPHD sebelumnya, yakni Rp 101.244.490.000. Sementara untuk anggaran yang sudah dicairkan pada NPHD lama tahun 2019 Rp 1.000.396.000. Kemudian pada pencairan Tahap I tahun 2020 Rp 40.097.637.600.

Total anggaran yang sudah dicairkan Rp 41.098.033.600. Setelah addendum ini, pencairan anggaran selanjutnya Rp 60.146.456.400.

Irvan menuturkan, salah satu addendum dalam NPHD ini adalah ada perubahan terkait dengan anggaran snack untuk agenda kampanye atau pengumpulan massa. Jika sebelumnya agenda tersebut berlangsung dengan tatap muka, maka ke depan diganti dengan daring. "Jadi itu salah satu perubahan-perubahannya," ujar dia.

Tata Cara Pencairan

Petugas melakukan penyemprotan cairan disinfektan di Gedung KPU Pusat, Jakarta, Selasa (21/7/20).  Penyemprotan dilakukan setelah seorang pegawai Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI terpapar virus Covid-19. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Petugas melakukan penyemprotan cairan disinfektan di Gedung KPU Pusat, Jakarta, Selasa (21/7/20). Penyemprotan dilakukan setelah seorang pegawai Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI terpapar virus Covid-19. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sementara itu, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU), Kota Surabaya, Nur Syamsi menyampaikan, addendum ini tidak mengubah besaran anggaran dari NPHD lama Rp 101.244.490.000. Namun, memang harus dilakukan addendum karena ada perubahan terkait dengan tata cara pencairan.

"Tata cara pencairan di awal itu 40, 50, kemudian 10 persen. Sementara tata cara pencairan di addendum itu adalah 40, 60 persen. Makanya tadi Rp 60 miliar akan segera dicairkan oleh Pemkot Surabaya," kata Nur Syamsi.

Kenapa kemudian harus ada addendum? Nur Syamsi menjelaskan, karena beberapa nomenklatur yang direvisi harus ada landasan hukumnya, salah satunya adalah kenaikan honorarium ad hoc. Pada NPHD awal tidak ada dan itu harus dimasukan.

"Jadi dasar hukum bahwa kenaikan honor yang harus kami bayarkan ke ad hoc itu memang sah karena ada landasan hukumnya," ungkap dia.

Oleh sebab itu, Nur Syamsi menyatakan, karena anggaran Pilkada Surabaya 2020 sebesar 40 persen sudah masuk ke rekening KPU Surabaya, maka dalam satu atau dua ke depan hari ke depan, honorarium ad hoc yang belum menerima Juni akan segera dicairkan. "Tidak lama lagi satu atau dua hari ke depan honor ad hoc akan segera kita cairkan," pungkasnya. 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Depok Mulai Denda Warga Tak Pakai Masker

Posted: 22 Jul 2020 09:45 PM PDT

Petugas membawa warga yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Warga yang tidak mengenakan masker dikenai denda Rp 50 ribu hingga Rp 250 ribu. (merdeka.com/Arie Basuki)
Petugas membawa warga yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Warga yang tidak mengenakan masker dikenai denda Rp 50 ribu hingga Rp 250 ribu. (merdeka.com/Arie Basuki)

Petugas membawa warga yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Warga yang tidak mengenakan masker dikenai denda Rp 50 ribu hingga Rp 250 ribu. (merdeka.com/Arie Basuki)

Petugas memberhentikan pengendara sepeda motor yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Razia tersebut dilakukan oleh tim gabungan dari Polresta Depok dan Satpol PP. (merdeka.com/Arie Basuki)
Petugas memberhentikan pengendara sepeda motor yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Razia tersebut dilakukan oleh tim gabungan dari Polresta Depok dan Satpol PP. (merdeka.com/Arie Basuki)

Petugas memberhentikan pengendara sepeda motor yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Razia tersebut dilakukan oleh tim gabungan dari Polresta Depok dan Satpol PP. (merdeka.com/Arie Basuki)

Petugas melakukan denda terhadap warga yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Sejumlah pengendara dan penumpang angkutan umum terjaring razia Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Depok. (merdeka.com/Arie Basuki)
Petugas melakukan denda terhadap warga yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Sejumlah pengendara dan penumpang angkutan umum terjaring razia Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Depok. (merdeka.com/Arie Basuki)

Petugas melakukan denda terhadap warga yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Sejumlah pengendara dan penumpang angkutan umum terjaring razia Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Depok. (merdeka.com/Arie Basuki)

Warga menunjukkan surat bukti pelanggaran saat terjaring dalam razia masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Warga yang tidak mengenakan masker dikenai denda Rp 50 ribu hingga Rp 250 ribu. (merdeka.com/Arie Basuki)
Warga menunjukkan surat bukti pelanggaran saat terjaring dalam razia masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Warga yang tidak mengenakan masker dikenai denda Rp 50 ribu hingga Rp 250 ribu. (merdeka.com/Arie Basuki)

Warga menunjukkan surat bukti pelanggaran saat terjaring dalam razia masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Warga yang tidak mengenakan masker dikenai denda Rp 50 ribu hingga Rp 250 ribu. (merdeka.com/Arie Basuki)

Polisi memberhentikan pengendara sepeda motor yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Razia tersebut dilakukan oleh tim gabungan dari Polresta Depok dan Satpol PP. (merdeka.com/Arie Basuki)
Polisi memberhentikan pengendara sepeda motor yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Razia tersebut dilakukan oleh tim gabungan dari Polresta Depok dan Satpol PP. (merdeka.com/Arie Basuki)

Polisi memberhentikan pengendara sepeda motor yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Razia tersebut dilakukan oleh tim gabungan dari Polresta Depok dan Satpol PP. (merdeka.com/Arie Basuki)

Petugas Satpol PP memberhentikan pengendara mobil yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Sejumlah pengendara dan penumpang angkutan umum terjaring razia Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Depok. (merdeka.com/Arie Basuki)
Petugas Satpol PP memberhentikan pengendara mobil yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Sejumlah pengendara dan penumpang angkutan umum terjaring razia Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Depok. (merdeka.com/Arie Basuki)

Petugas Satpol PP memberhentikan pengendara mobil yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Sejumlah pengendara dan penumpang angkutan umum terjaring razia Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Depok. (merdeka.com/Arie Basuki)

Petugas membawa warga yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Warga yang tidak mengenakan masker dikenai denda Rp 50 ribu hingga Rp 250 ribu. (merdeka.com/Arie Basuki)
Petugas membawa warga yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Warga yang tidak mengenakan masker dikenai denda Rp 50 ribu hingga Rp 250 ribu. (merdeka.com/Arie Basuki)

Petugas membawa warga yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Warga yang tidak mengenakan masker dikenai denda Rp 50 ribu hingga Rp 250 ribu. (merdeka.com/Arie Basuki)

Polisi memberhentikan pengendara mobil yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Razia tersebut dilakukan oleh tim gabungan dari Polresta Depok dan Satpol PP. (merdeka.com/Arie Basuki)
Polisi memberhentikan pengendara mobil yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Razia tersebut dilakukan oleh tim gabungan dari Polresta Depok dan Satpol PP. (merdeka.com/Arie Basuki)

Polisi memberhentikan pengendara mobil yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Razia tersebut dilakukan oleh tim gabungan dari Polresta Depok dan Satpol PP. (merdeka.com/Arie Basuki)

Petugas Satpol PP memberhentikan pengendara mobil yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Sejumlah pengendara dan penumpang angkutan umum terjaring razia Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Depok. (merdeka.com/Arie Basuki)
Petugas Satpol PP memberhentikan pengendara mobil yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Sejumlah pengendara dan penumpang angkutan umum terjaring razia Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Depok. (merdeka.com/Arie Basuki)

Petugas Satpol PP memberhentikan pengendara mobil yang tidak mengenakan masker di kawasan Jalan Ir. H. Juanda, Depok, Jawa Barat, Kamis (23/7/2020). Sejumlah pengendara dan penumpang angkutan umum terjaring razia Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Depok. (merdeka.com/Arie Basuki)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

7 Cara Membuat Pempek Palembang yang Enak dan Empuk

Posted: 22 Jul 2020 09:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Cara membuat Pempek Palembang tidak begitu sulit diterapkan. Mulai dari restoran hingga jajanan gerobak keliling menjualnya. Hal ini tentunya tidak terlepas dari rasa Pempek Palembang yang menggugah selera. Cita rasa yang gurih dan lezat dipadukan dengan kuah asam manis pedas yang disebut cuko mampu menggoyang lidah penikmatnya. 

Makanan yang terbuat dari daging ikan yang digiling lembut (biasanya ikan tenggiri), tepung kanji, telur, bumbu bawang putih, garam, dan penyedap rasa ini disukai banyak orang, sehingga sekarang mungkin sudah dijajakan di seluruh Indonesia. Pempek Palembang ini umumnya disajikan dengan cuko yang berwarna coklat dari bahan-bahan yakni cuka, asam jawa, gula merah, cabai merah tumbuk dan garam.

Cara membuat Pempek Palembang bisa kamu terapkan jika ingin berkreasi sesuai selera. Tentunya kamu bisa membayangkan betapa enaknya Pempek Palembang yang rasa ikannya sangat kental, ditambah dengan kuah cuko yang enak, dan ditaburi dengan potongan mentimun yang membuatnya makin segar.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Kamis (23/7/2020) tentang cara membuat Pempek Palembang.

Cara Membuat Kuah Pempek (Cuko)

Ilustrasi Pempek. (Istimewa)
Ilustrasi Pempek. (Istimewa)

Bahan-bahan:

- 3/4 liter air bersih

- 150 gr bawang putih (cincang halus)

- 60 gr air asam jawa

- 250 gr gula merah (sisir halus)

- 1 sdm ebi kering bubuk

-100 gr cabe rawit (haluskan)

Cara membuat kuah pempek:

1. Siapkan wadah, lalu masukkan air, air asam jawa, dan gula merah, rebus sampai mendidih.

2. Masukkan cabe rawit, bawang putih, ebi, dan garam, lalu aduk sampai tercampur merata.

3. Angkat dari kompor, lalu biarkan hingga menjadi hangat.

Dalam cara membuat Pempek khususnya membuat kuahnya ini, kamu perlu menmperhatikan beberapa tips penting, yaitu

- Penggunaan gula aren akan mempengaruhi rasa dan warna pekat dari kuah cuko empek-empek.

- Menggunakan gula batok aren yang berwarna pekat akan menjadikan cuko yang berwarna hitam pekat.

- Untuk mengatur kekentalan kuah cuko tergantung pada jumlah takaran air yang digunakan.

- Gunakan cabe rawit hijau agar tidak memengaruhi warna cuko, sedangkan pemakaian cabe rawit merah akan membuat cuko menjadi berwarna merah.

Cara Membuat Pempek Kapal Selam

Pempek Kapal Selam
Pempek Kapal Selam

Bahan-bahan:

- 500 gr ikan tenggiri giling

- 1 butir putih telur - 250 ml air

- 1 sdm garam

- 1 sdt penyedap jamur

- 350 gr tepung sagu

- Air secukupnya untuk merebus

- Telur secukupnya (untuk isian)

Cara membuat Pempek Kapal Selam:

1. Masukkan ikan ke dalam baskom, beri putih telur, air, garam dan penyedap jamur, aduk rata

2. Masukkan tepung sagu, aduk rata kembali

3. Ambil 150 gr adonan, beri isian 1 butir telur

4. Masukkan adonan yang sudah dibentuk ke dalam air mendidih, masak hingga mengapung.

5. Angkat dan tiriskan dengan cuko pempek.

Cara Membuat Pempek Lenggang

Pempek lenggang, salah satu jenis pempek Palembang dengan citarasa yang nikmat (Liputan6.com / Nefri Inge)
Pempek lenggang, salah satu jenis pempek Palembang dengan citarasa yang nikmat (Liputan6.com / Nefri Inge)

Bahan-bahan:

- 30 gram daging ikan tenggiri bagian putihnya

- 1 butir telur

- 35 gram terigu

- 230 gram tepung sagu

- 175 ml air

- 3 siung bawang putih,haluskan

- 3/4 sdt garam

- 1 sdt gula pasir

- 1/2 sdt lada halus

- 1 sdt kaldu ayam bubuk

- 1 lembar daun bawang, iris

- 8 buah telur

- garam secukupnya

- air untuk merebus

- minyak untuk menggoreng

Cara membuat Pempek Lenggang:

1. Siapkan dalam wadah, campur bawang putih, garam, gula, lada halus, kaldu, terigu dan air sampai tercampur rata.

2. Masak dengan api kecil sampai kental seperti bubur sumsum, jangan sampai mendidih. Sisihkan.

3. Campur adonan tersebut dengan ikan dan telur sampai rata.

4. Tambahkan tepung sagu sedikit demi sedikit sampai tercampur. Tidak perlu terlalu diuleni agar tidak keras.

5. Bagi adonan menjadi 8 buah.

6. Beri sedikit minyak goreng di tangan, bentuk adonan lenjer berbentuk lonjong, lakukan sampai adonan habis. Rebus dalam air mendidih hingga mengambang, biarkan 5-10 menit. Angkat, tiriskan.

7. Kocok 1 buah telur dengan sejumput garam, beri sedikit daun bawang, masukkan 1 buah adonan yang sudah dipotong-potong, kocok kembali.

8. Goreng adonan di minyak yang cukup dengan api sedang, masak hingga matang.

9. Sajikan dengan cuko, timun, mie, dan ebi sesuai selera.

 

Pempek Lenjer Ayam Udang

Bahan-bahan:

- 200 gr daging ayam

- 300 gr udang

- garam secukupnya

- 50 gram terigu

- 375 ml air

- 5 siung bawang putih haluskan

- 180 gram tepung sagu

Cara membuat Pempek Lenjer Ayam Udang:

1. Masak terigu, air dan bawang putih sampai kental dan menjadi seperti bubur

2. Campurkan bubur terigu yang sudah dimasak ke daging ayam dan udang yang sudah halus, aduk sampai rata, tambahkan tepung sagu, aduk rata sampai bisa dibentuk.

3. Bentuk bulat memanjang kira-kira 15 cm atau terserah saja kalau mau lebih panjang. Rebus dalam air mendidih hingga mengapung, angkat. Sisihkan

4. Goreng pempek, potong-potong, siap disajikan dengan kuah cuko dan potongan timun.

Cara Membuat Pempek Dos

Ilustrasi Pempek
Ilustrasi Pempek

Bahan-bahan:

- 700 ml air panas

- 500 gram sagu tani

- 250 gram tepung terigu

- 5 sendok makan tepung beras

- 2 sendok makan minyak sayur

- 1 telur ayam

- Garam secukupnya

- Mentimun secukupnya, potong dadu

- Mi kuning secukupnya, seduh

Cara membuat Pempek Dos:

1. Campurkan tepung terigu, tepung beras, dan garam. Kemudian tuangi air panas dan uleni sampai rata.

2. Masukkan minyak sayur dan telur. Aduk rata, kemudian tuangkan tepung sagu sedikit demi sedikit sampai adonan bisa diuleni dengan tangan.

3. Bentuk pempek sesuai selera. Setelah itu rebus sampai mengambang.

4. Rebus semua bahan cuko sampai mendidih, kemudian sisihkan.

5. Goreng pempek sampai berwarna kuning keemasan, kemudian potong-potong. Sajikan bersama mentimun, mi kuning, dan cuko.

 

Cara Membuat Pempek Kulit

Pempek Kulit. foto: bukalapak.com
Pempek Kulit. foto: bukalapak.com

Bahan-bahan:

- 400 gram kulit ikan tenggiri

- 1,5 sendok makan gula pasir

- 1,5 sendok teh garam

- 1/2 sendok teh merica bubuk

- 5 siung bawang putih dihaluskan

- 125-150 ml air dingin

- 300 gram tepung sagu/tapioka

Cara membuat Pempek Kulit:

1. Haluskan kulit ikan tenggiri yang masih setengah beku dengan food processor atau penggiling.

2. Campur dengan bahan lainnya kecuali tepung sagu. Aduk rata.

3. Campurkan tepung sagu sedikit demi sedikit.

4. Balurkan tepung sagu di tangan dan di talenan. Sendokkan adonan pempek, gulingkan di talenan lalu bentuk pipih. Lakukan sampai adonan habis.

5. Goreng pempek dengan api sedang dan sudah panas agar pempek garing dan tidak menyerap minyak terlalu banyak. Adonan yang belum digoreng bisa disimpan di chiller.

6. Sajikan pempek kulit dengan sambal cuko.

Cara Membuat Pempek Udang

Bahan-bahan:

- 500 gr udang giling

- 1 butir putih telur

- 50 ml air

- 1 sdm garam

- 1/2 sdt bawang putih bubuk

- 1/4 sdt lada

- 1/4 sdt penyedap jamur

- 350 tepung sagu atau secukupnya

- air secukupnya untuk merebus

Cara membuat Pempek Udang:

1. Masukkan udang giling ke dalam baskom, masukkan putih telur, air, aduk rata.

2. Tambahkan garam, gula, lada, bawang putih bubuk dan penyedap jamur secukupnya, aduk rata.

3. Terakhir masukkan sagu, aduk rata.

4. Ambil adonan bentuk memanjang, sisihkan

5. Siapkan air untuk merebus, setelah mendidih masukkan adonan yang sudah dibentuk dan masak hingga mengapung/matang.

6. Angkat dan tiriskan.

7. Sajikan dengan saos cuko merah.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Penyaluran KPR BNI Tumbuh 5,6 Persen di Kuartal II 2020

Posted: 22 Jul 2020 09:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pertumbuhan Kredit Pemilikan Rumah (KPR) Bank Negara Indonesia (BNI) di kuartal II 2020 tercatat mencapai angka 5,6 persen.

Direktur Bisnis Konsumer BNI Corina Leyla Karnelis menyatakan, portofolio KPR BNI menyentuh angka Rp 44,8 triliun atau kurang lebih 9 persen dari porsi KPR nasional.

Corina tidak mengelak jika di tengah pandemi, beberapa sektor mengalami perlambatan. Namun, BNI masih bisa mencatatkan pertumbuhan.

"Tadi kita lihat ada pertumbuhan yang negatif di industri seperti di kuartal I. Sampai kuartal 2 ini akan kami tumbuh diatas 5 persen," ujar Corina dalam paparan virtual, Rabu (23/7/2020).

Sementara, level Non-Performing Loan (NPL) KPR BNI juga terkendali di bawah 3 persen. Corina menyatakan, pihaknya akan terus mempertahankan kinerja ini dan akan meningkatkannya dari waktu ke waktu.

"Tentunya akan kami pertahankan sampai akhir taun, dan kami optimis akan meningkat," ujarnya.

Di tengah pandemi Covid-19 yang belum mereda, industri KPR mengalami penurunan 5,39 persen year on year hingga bulan April 2020, menurut data Bank Indonesia. Padahal di periode yang sama di tahun sebelumnya, industri KPR tumbuh hingga 13,75 persen.

Peluang Ambil Properti Baru

Ilustrasi rumah mungil/Shutterstock.
Ilustrasi rumah mungil/Shutterstock.

Kendati, Corina menyarankan agar masyarakat terutama generasi milenial dapat mencermati kondisi pandemi dengan mengambil peluang untuk memiliki properti baru.

Hal itu dikarenakan harga properti di pasar premier mengalami perlambatan (kuartal I 2020), ditunjukkan dengan Indeks Harga Properti Residensial (IHPR) yang turun -1,68 persen dibandingkan kuartal 4 tahun 2019 yang turun -1, 77 persen.

"Jadi ini bisa dipikirkan juga, ini time to buy properti saat harga sedang melambat, karena harga properti itu akan terus naik sehingga dapat dijadikan investasi," jelasnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tya Ariestya Ingin Miliki Anak ke-3, Siap Jalani Program Bayi Tabung Lagi

Posted: 22 Jul 2020 09:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sebagai seorang selebritas, bentuk tubuh Tya Ariestya sudah tak lagi proposional setelah memiliki dua anak. Hal itu juga tak dipungkirinya.

Meski begitu, Tya Ariestya mengaku bahagia dengan bentuk tubuhnya tersebut. Bahkan, ia dengan percaya diri mengunggah foto dirinya terbaru di akun Instagram terverifikasi miliknya, baru-baru ini.

"GENDUT, Buat kenang-kenang an!Foto ini diambil 29juni 2020

Jgn foto cakep2 an aja, bagus bagus an aja, aku pun manusia biasa," tulis Tya Ariestya, memberi keterangan untuk fotonya.

 

Asal Bahagia

Tya Ariestya (Foto: Instagram/@tya_ariestya)
Tya Ariestya (Foto: Instagram/@tya_ariestya)

Bahkan saat mendatangi dokter gizi, Tya Ariestya dianggap memiliki tubuh yang jauh lebih tua dari usianya. Namun, hal itu bukan sebuah masalah besar baginya.

"Pas kmaren ke dokter gizi, badan aku cocok utk wanita usia 53tahun 😅Gak ada yg salah! Selama gemuk tetep sehat, membuat siapapun nyaman dan bahagia monggo.. saya pun bahagia2 aja kmaren kmaren," lanjutnya.

 

Ingin Punya Anak Lagi

Sebut Berat Badannya Cocok untuk Usia 53 Tahun, Ini 6 Potret Terbaru Tya Ariestya (sumber: Instagram.com/tya_ariestya)
Sebut Berat Badannya Cocok untuk Usia 53 Tahun, Ini 6 Potret Terbaru Tya Ariestya (sumber: Instagram.com/tya_ariestya)

Tapi Tya Ariestya harus menjalani diet karena ingin memiliki anak lagi. Seperti diketahui, saat ini Tya sudah punya dua anak dari hasil program bayi tabung.

"Tapi tiba2 keinget klo memang mau program IVF anak ke 3 lagi," sambungnya.

 

Naik 22 Kg

Saat hamil Tya kerap mengalami kenaikan berat badannya yang cukup signifikan. Untuk itu ia harus menjalani diet.

"Tiap hamil pasti naik 22kg bb, apa jadinya dengan bb kmaren di angka 74kg klo naik 22kg?

Masih sehat kah? Masih bs aktif kah? Masih bs nemenin anak lari2 kah?" tuturnya.

 

Jalani Hidup Sehat

Tya Ariestya pun berencana untuk menjalani pola hidup sehat. Padahal pola makannya sejak kecil sudah banyak, lantas bagaimana cara Tya menurunkan berat badannya?

"Asal kalian tau dari aku masih kecil dan badan cm segede lidi saya hobby nya makan, dan sekali makan bs masuk ayam kampung 2ekor (2ekor loh! Bukan potong) ditambah nasi uduk seporsi besar 😁

Jadi ya gak ada yg berubah, makan aku ya buanyak bgt dari jaman dulu ampe waktunya foto ini diambil ya gak berubah sih! Dan skrg lg diatur aja utk pola makan yg lebih baik & dipilih makanan2 yg gak cenderung menumpuk lemak," imbuhnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menteri PPPA: Pandemi Corona Jadi Momentum untuk Orangtua Dekat dengan Anak

Posted: 22 Jul 2020 09:39 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) I Gusti Ayu Bintang Darmawati Puspayoga mengatakan pandemi Covid-19 mesti dijadikan momentum bagi para orangtua di Indonesia untuk kembali menjalin komunikasi dengan anak.

"Saya berharap ayah dan bunda sekalian dapat bersabar dan tetap melakukan yang terbaik untuk memenuhi hak-hak anak yang kita sayangi. Jadikan ini kesempatan untuk menjalin kembali komunikasi dengan anak," ucap Bintang dalam peringatan Hari Anak Nasional 2020, Kamis (23/7/2020).

Bintang memahami pandemi corona menyebabkan kondisi perekonomian semakin sulit. Namun pandemi ini juga mengajari para orangtua untuk lebih memperhatikan dan menghargai keluarga satu sama lain.

"Kondisi ini membuat perilaku mereka (anak) tidak seperti biasanya karena tidak mereka pahami dan cemaskan. Tentunya bagi ayah dan ibu sekalian, tantangan yang kita hadapi bersama juga tidak mudah. Saya juga mengerti bahwa orangtua punya beban dari kantor selama mendampingi anak di rumah," ucapnya.

Bintang berharap para orangtua tetap bersabar melakukan pekerjaan yang begitu menguras energi dan pikiran tersebut.

Selama masa pandemi ini, di satu sisi orangtua dituntut untuk mencari nafkah bagi anak-anaknya, di sisi lain mereka juga harus mendampingi anak untuk belajar di rumah.

"Saya berharap ayah dan bunda dapat bersabar dan tetap melakukan yang terbaik untuk memenuhi hak-hak anak yang kita sayangi," pintanya.

Anak Butuh Didengar

Menteri PPPA juga mengingatkan para orangtua bahwa anak-anak begitu membutuhkan rasa kasih sayang. Mereka butuh untuk dimengerti dan didengar segala keluh kesanya.

"Ingat bahwa anak-anak kita membutuhkan kasih sayang dan rasa aman. Mereka butuh didengar pendapatnya, dididik dan dibina. Dan didampingi saat menjalankan proses pembelajaran jarak jauh," pungkasnya.

23 Juli merupakan momen peringatan Hari Anak Nasional (HAN). HAN kali ini begitu berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Pasalnya HAN 2020 digelar secara virtual.

"Pandemi Covid-19 memang membatasi ruang gerak kita semua, tetapi tidak membatasi semangat kita dalam merayakan hari yang spesial untuk seluruh anak di Indonesia," ucap Bintang.

Acara perayaan HAN 2020, kata Menteri PPPA dihadiri oleh anak-anak dari 34 provinsi di seluruh Indonesia. "Perayaan kali ini kita berjarak tapi dekat di hati melalui aplikasi Zoom dan Youtube," ungkap Menteri PPPA.

Tema peringatan HAN kali ini adalah "Anak Terlindungi, Indonesia Maju" dengan tagline "Anak Indonesia Gembira di Rumah!".

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Studi Ini Kuak Tiga Cara Mudah Setop Penyebaran Corona COVID-19

Posted: 22 Jul 2020 09:38 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Jika semua orang mencuci tangan secara teratur, menggunakan masker dan menjaga jarak sosial satu sama lain, hal ini dipercaya dapat menghentikan penyebaran COVID-19. Bahkan jika vaksin tidak ditemukan atau hanya ada pengobatan tradisional.

Studi yang dipublikasikan Selasa 21 Juli 2020 dalam jurnal PLoS Medicine, menciptakan model baru untuk melihat penyebaran penyakit dan upaya pencegahan yang dapat membantu penyebaran virus lebih cepat.

"Tingkat kontak dalam penelitian ini didasarkan pada interaksi orang-orang di Belanda, tetapi model ini sesuai untuk negara-negara Barat lainnya," kata para peneliti di University Medical Center Utrecht seperti dikutip dari CNN, Rabu (23/7/2020).

"Epidemi besar dapat dicegah jika tindakan pencegahan berhasil mencapai lebih dari 50%," tulis mereka.

Namun, menurut model tersebut, jika publik lambat tetapi pada akhirnya mengubah perilaku dan sadar, upaya itu dapat mengurangi jumlah kasus. Kendati demikian tetap tidak menunda puncak kasus.

Jika pemerintah menerapkan penutupan wilayah lebih awal (lockdown), tetapi tidak ada yang mengambil langkah-langkah perlindungan pribadi tambahan, ini akan menunda tetapi tidak mengurangi puncak dalam kasus. Intervensi tiga bulan akan menunda puncaknya, paling banyak, tujuh bulan, studi ini menemukan.

Jika pemerintah menerapkan peraturan keras mengenai jarak sosial yang juga dikombinasikan dengan kesadaran penyakit dan langkah-langkah kesadaran pribadi, ketinggian puncak orang terjangkit virus COVID-19 dapat dikurangi, bahkan setelah aturan pemerintah soal pembatasan sosial berskala besar (PSBB) diangkat.

"Selain itu, efek kombinasi tindakan untuk diri sendiri (self-imposed) bisa jadi tambahan," tulis para peneliti.

"Secara praktis, itu berarti bahwa SARS-CoV-2 tidak akan menyebabkan wabah besar di negara di mana 90% populasi mengadopsi cuci tangan dan jarak sosial yang efisien sebesar 25%."

Bahkan dengan jarak sosial yang ditentukan sendiri, kontak dengan orang lain mungkin tidak sepenuhnya bisa dihindari. Misalnya, orang yang hidup bersama akan berinteraksi, meningkatkan kemungkinan seseorang jatuh sakit. Jadi wabah kecil masih mungkin terjadi.

Pemerintah Harus Mengedukasi Warga

Selalu Ada Formulir Edukasi yang Terselip di Resume Medik Pasien. (Ilustrasi/iStockphoto)
Selalu Ada Formulir Edukasi yang Terselip di Resume Medik Pasien. (Ilustrasi/iStockphoto)

Para penulis berpendapat bahwa pemerintah harus memberikan pendidikan masyarakat mengenai penyebaran virus dan meningkatkan kesadaran tentang peran penting dari menjaga jarak, mencuci tangan dan juga menutupi penggunaan dalam mengendalikan epidemi yang sedang berlangsung. Itu tidak membedakan antara mandat beberapa perilaku ini atau mendorong mereka.

Ada batasan untuk permodelan yang digunakan para ahli saat ini. Yakni tidak berlaku demografi, juga tidak menjelaskan isolasi yang tidak sempurna dari orang yang sakit dengan COVID-19. Artinya mereka dapat menginfeksi orang lain yang merawat mereka dalam lingkungan perawatan kesehatan atau di rumah. Selain itu juga tidak dijelaskan kemungkinan infeksi ulang.

Para pemimpin kesehatan masyarakat Amerika telah menggemakan sentimen penelitian ini baru-baru ini. Direktur Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS mengatakan kepada Buck Institute for Research on Aging pada Selasa lalu bahwa negara itu "tidak berdaya."

"Jika kita semua menggunakan atau memakai masker untuk beberapa minggu ke depan, di seluruh negara, penularan virus ini akan berhenti," kata Dr. Robert Redfield.

Laksamana Brett Giroir, seorang anggota gugus tugas Virus Corona COVID-19 Gedung Putih, mengatakan dalam sebuah pengarahan dari Departemen Kesehatan dan Layanan Kemanusiaan AS pada hari Kamis bahwa masker dan jarak fisik (sosial distancing) dapat dengan cepat menghentikan penyebaran pandemi.

"Jika kami memiliki tingkat ketaatan dengan aturan dengan langkah-langkah sederhana ini, model kami mengatakan itu benar-benar sama baiknya dengan mematikan virusnya," kata Giroir. "Fakta-fakta sederhana ini sungguh dapat mematikan wabah tanpa benar-benar mematikan daerah Anda."

Reporter: Yohana Belinda

Saksikan juga Video Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

PKS Siapkan Pendamping Muhammad Idris di Pilkada Depok

Posted: 22 Jul 2020 09:38 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Bidang Pemenangan Pemilu dan Pilkada DPD PKS Kota Depok Jawa Barat, Muttaqin menegaskan secara resmi partainya belum mengusung Mohammad Idris sebagai calon Wali Kota Depok di Pilkada Depok.

"Resmi belum, selama belum ada hitam di atas putih. Tapi kalau kemungkinannya sudah 99 persen," kata Muttaqin di Depok, Rabu (22/7/2020).

Muttaqin mengatakan untuk calon wakil wali kota dipastikan dari internal PKS yang telah dilakukan dengan cara Pemira.

"Biar nanti DPD PKS Depok yang mengumumkan. Yang jelas saya sudah kasih selamat kepada calon wakilnya," jelasnya seperti dikutip dari Antara.

Seperti diketahui ada 3 nama yang muncul dalam hasil Pemira yaitu Imam Budi Hartono (Anggota DPRD Jabar), Hafid Nasir (Anggota DPRD Depok/Ketua DPD PKS Depok), Farida Rahmayanti (Anggota DPRD Depok).

Mutaqin mengatakan memang dari masukan para kader menginginkan kader sendiri sebagai calon wakil wali Kota, tapi saat ini harus realistis kalau mau menang.

"Kalau tidak wali kota ya cukup wakilnya dari kader internal PKS," katanya.

Ada yang Kecewa?

Dikatakannya mungkin ada yang kecewa karena bukan kader internal PKS yang diusung sebagai calon wali kota.

"Boleh kecewa tapi harus berhenti setelah ada keputusan. Sebelum muazin iqamat, siapapun boleh siap-siap jadi imam. Kalau udah iqamat siapapun imamnya kita harus segera nyusun barisan. Walaupun tuan rumah patut jadi imam, kalau ada yang lebih layak silahkan. Yang lain, semua jadi ma'mum," kata Mutaqin memberikan perumpamaan.

Mutaqin mengatakan ekspektasi kader terhadap wali kota yang diusungnya kadang terlalu tinggi. Padahal setelah jadi pejabat publik, wali kota harus mengayomi semua.

"Saya kira semua kader di partai-partai lain juga seperti itu, coba tanya partai sebelah," katanya.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Soal Tudingan Dinasti Politik, PDIP Minta Masyarakat Adil Pada Gibran

Posted: 22 Jul 2020 09:36 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto meminta agar tak asal menuduh Gibran Rakabuming Raka dan Nur Azizah sebagai adanya dinasti politik ketika keduanya maju Pilkada 2020.

Hasto meminta agar publik berlaku adil terhadap setiap warga negara Indonesia (WNI) yang berniat mengabdi ke masyarakat sebagai calon kepala daerah.

Gibran, putra sulung Presiden Jokowi itu diusung PDIP di Pilkada Solo. Sementara Siti Nur Azizah adalah putri Wapres Ma'ruf Amin yang diusung Partai Demokrat di Pilkada Tengerang Selatan.

Menurut Hasto, penentu final dari para kepala daerah terpilih bukanlah politisi atau parpol tertentu. Penentu final siapa yang memimpin adalah rakyat sendiri lewat pemilihan.

Hal itu disampaikan Hasto menanggapi pertanyaan wartawan saat konferensi pers virtual usai peresmian kantor baru PDIP di 20 wilayah, Rabu (22/7/2020).

Hasto mengajak publik agar melihat praktik di negara demokrasi maju sekalipun seperti di Amerika Serikat (AS). Di sana, semua bisa melihat bagaimana George Bush dan keluarganya eksis dalam jagad perpolitikan negeri itu. Begitupun dengan keluarga Kennedy. Hal itu tak mengherankan karena ada sifat alamiah di dalam kehidupan politik.

"Kalau kita lihat misalnya di Kota Tangsel, ada anak KH Maruf Amin. Jadi bukan karena anak pejabat negara lalu hak politiknya tercabut karena hal tersebut. Yang penting rakyat yang menentukan dan memiliki kedaulatan di dalam menentukan pemimpinnya," ujar Hasto.

Kaderisasi Dimulai dari Keluarga

Kata Hasto, PDIP tak menutup mata atas kritikan terkait isu dinasti politik. PDIP sendiri melihat bahwa proses kaderisasi justru harus dimulai dari keluarga, sama seperti pendidikan agama yang dimulai dari keluarga juga. Hal yang sama juga berlaku untuk pendidikan politik.

Pemahaman itu yang membuat PDIP terus membuka ruang pengkaderan calon kepala daerah, baik untuk individu yang selama ini beraktivitas di partai, maupun yang berasal dari luar partai. Semuanya itu diramu dengan berbagai pertimbangan, direkomendasikan, kemudian harus mengikuti sekolah calon kepala daerah.

"Mas Gibran misalnya. Jelas Mas Gibran adalah anak Presiden Jokowi. Tetapi sesuai dengan apa yang tertuang di dalam konstitusi partai, setiap warga negara memiliki hak konstitusional untuk mencalonkan dan dicalonkan. Gibran tidak bisa memilih mau lahir dari mana," kata Hasto.

"Begitu pula proses itu juga dibuka oleh PDI Perjuangan. Yang penting seluruh calon-calon tersebut termasuk Gibran, juga mengikuti seluruh proses kaderisasi kepemimpinan yang disiapkan oleh partai," tambahnya.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Anggota KKSB Papua Pimpinan Puron Wenda Ikrar Setia ke NKRI

Posted: 22 Jul 2020 09:32 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Lima anggota Kelompok Kriminal Sipil Bersenjata (KKSB) yang selama ini beroperasi di sekitar Balingga, Kabupaten Lanny Jaya, Papua, menyatakan diri kembali ke pangkuan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Penyerahan diri kelima anggota KKSB di bawah pimpinan Puron Wenda itu terjadi di kampung Wame, Distrik Bruwa, Kabupaten Lanny Jaya, pada Rabu, 22 Juli 2020. 

"Ditandai dengan pengucapan ikrar penyerahan diri untuk kembali dan setia kepada NKRI yang diucapkan di depan anggota satgas dan warga Distrik Balingga," jelas Kapen Kogabwilhan III Kolonel Czi Gusti Nyoman Suriastawa kepada Antara yang dihubungi dari Jayapura, Kamis (23/7/2020). 

Kemudian dilakukan penyerahan bendera Merah Putih dari Wadansatgas Pamtas Mobile YPR 305/TKR dan menandatangani surat pernyataan keluar dari keanggotaan Organisasi Papua Merdeka (OPM) serta setia kepada NKRI.

Penyerahan diri kelima anggota KKSB itu berawal saat tim Kompi Bangau Satgas Pamtas mobile YPR 305 /Tkr dipimpin Letda Inf Reza CP bersama Sertu Rudyan melaksanakan patroli kampung ke Wame, Distrik Bruwa, Papua

Saat melaksanakan ambush, anggota tim melihat lima orang yang tidak dikenal berada di sekitaran Kampung Wame. Anggota lalu melakukan pengintaian dan melaporkannya serta mencari informasi dengan bertemu Kepala Kampung Eli Wenda.

"Hal itu dilakukan untuk memastikan kelima orang yang dicurigai apakah masuk dalam DPO atau tidak," kata Gusti Nyoman seraya menambahkan dari pertemuan itu terungkap kelimanya anggota KKSB dan masuk DPO.

 

Ingin Bersama Keluarga di Kampung

Setelah mendapat penjelasan, anggota bersama kepala kampung mendatangi mereka yang kemudian menyatakan keinginannya kembali ke NKRI.

Mereka mengaku ingin bersama sanak keluarga di kampung dan tidak lagi dikejar-kejar aparat keamanan. Karena selain menyerang TNI-Polri mereka juga mengintimidasi warga serta mengambil bahan makanan, jelas Kol CZI Gusti Nyoman.

Kelima mantan anggota KKSB yaitu Vandem Wonda. Dia pernah terlibat dalam kontak tembak di Popome, Dekiron Tabuni selama ini berperan memasok logistik, Ibetius Tabuni terlibat kontak tembak dengan TNI di Popome, Terkis Tabuni alias Yuborak Telenggan dan Delis alia Dua Tabuni terlibat dalam penyerangan Polsek Pirime.

Saat penyerahan diri, mereka menyerahkan satu HT yang biasanya digunakan berkomunikasi dengan KKSB dan dua butir amunisi kaliber 12,7 mm yang didapat saat kontak tembak.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

KSAD Sebut 12 Prajurit Secapa AD yang Positif Covid-19 Masih Dirawat di RS

Posted: 22 Jul 2020 09:31 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Sebanyak 618 prajurit di Sekolah Calon Perwira (Secapa) AD telah dinyatakan sembuh dari Covid-19.

"Hasil lab PCR (polymerase chain reaction) dari 'swab' lanjutan pasien di Secapa AD sampai dengan pagi ini, ada 146 pasien lagi yang dinyatakan negatif Covid-19," kata Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa melalui penyataan tertulisnya, di Jakarta, Kamis (23/7/2020). 

Semakin bertambahnya pasien Covid-19 yang sembuh, menurut Andika, merupakan bukti penanganan pasien Covid-19 di kluster Secapa AD terus memperlihatkan kabar menggembirakan.

"Dengan penambahan 618 siswa negatif Covid-19 itu, maka siswa positif yang semula sebanyak 1.308 orang telah berkurang hingga tinggal 690 orang," jelasnya dilansir Antara.

Dari 690 pasien positif, 12 orang masih dirawat di RS TNI AD Dustira, Bandung, sedangkan 678 lain-nya berada di Secapa AD (isolasi) dengan tanpa mengalami keluhan apapun.

"Dari total 1.308 siswa positif Covid-19, pada pagi ini sudah berkurang sebanyak 618 orang hingga tinggal 618 orang," kata Andika.

Kerja Sama dengan Rumah Sakit Unair

Sementara itu, dalam mendukung penanganan Covid-19, KSAD Andika Perkasa mengaku pihaknya  sudah menjalin kerja sama terkait penelitian yang dilakukan Rumah Sakit Unair terkait obat Covid-19.

Pada Kamis, 16 Juli lalu, laboratorium PCR kedua mulai dioperasikan di RS TNI AD Sariningsih, Bandung untuk mempercepat pelayanan pemeriksaan spesimen hasil tes usap di Bandung dan sekitarnya, setelah pengoperasian laboratorium PCR di RSPAD Gatot Soebroto.

Pengoperasian tersebut sebagai bagian dari pengadaan 68 laboratorium PCR untuk 68 RS TNI AD di seluruh Indonesia. Hal itu sebagai dukungan pada Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.

Selain itu, Andika juga telah meminta Kepala Pusat Kesehatan Angkatan Darat (Kapuskes AD) Brigjen TNI Asrofi Sueb Surachman mempercepat koordinasi pelaksanaan uji klinis kombinasi obat Covid-19 dengan seluruh Kepala Rumah Sakit TNI Angkatan Darat.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bank yang Belum Terapkan Digitalisasi Siap-siap Ditinggal Lari Nasabah

Posted: 22 Jul 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Wimboh Santoso terus mendorong agar bank-bank di Indonesia bisa segera memfasilitasi layanan dengan akses digital.

Menurut dia, teknologi jadi kunci utama kegiatan bisnis seperti bank untuk bisa berkompetisi. Tanpa modal tersebut, bank nantinya akan lemah dan ditinggalkan para nasabahnya.

"Kalau bank ini terlalu lemah untuk berkompetisi di industri, tinggal waktu saja pasti akan menjadi tidak kompetitif, tidak menarik produk, dan akhirnya nasabahnya tidak convenient dan akhirnya lari," ujar Wimboh dalam sesi teleconference, Kamis (23/7/2020).

Dia mengaku jika OJK juga sudah menyiapkan berbagai aturan agar bank di masa mendatang semuanya bisa terfasilitasi dengan layanan digital.

"Jangan harap kalau enggak terapkan teknologi bisa berkompetisi dengan baik dan akhirnya nasabah bisa lari," tegas dia.

Wimboh mengutarakan, dalam menyiapkan teknologi dan layanan digital tersebut, bank bisa berkolaborasi dengan pihak lainnya.

OJK disebutnya akan terus memantau pergerakan tersebut sampai semua bank nantinya bisa terdigitalisasi. "Digitalisasi tidak musti semua bank menginstall infrastruktur sendiri, bisa kolaborasi. Ini penting sehingga nanti kami deteksi fasilitas apa yang akan diminta kepada otoritas berkaitan dengan digitalisasi tadi," tutur dia.

Lewat Komik, OJK Beri Panduan Bagi Penegak Hukum Cara Meminta Data Bank

Tulisan OJK terpampang di Kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Jakarta. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Tulisan OJK terpampang di Kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Jakarta. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) senantiasa mendukung proses penanganan tindak pidana yang dilakukan oleh aparat penegak hukum yakni kepolisian, kejaksaan dan pengadilan.

Salah satunya melalui penerbitan panduan cara membuka rahasia bank untuk aparat penegak hukum. Melalui panduan ini, OJK membeberkan bagaimana alur prosedur permintaan rahasia bank untuk kepentingan penegakan hukum.

Bukan sembarang panduan. Buku panduan yang satu ini dibuat dalam versi komik. Pada halaman awal, Anda akan disambut oleh visual Rizal Ramadhani selaku Deputi Komisioner Hukum dan Penyidikan OJK.

Halaman berikutnya, mengisahkan tentang beberapa kasus kejahatan tindak pidana yang berkaitan dengan perbankan. Ketiga kasus ini melibatkan aparat penegak hukum untuk pengusutannya.

Namun, saat hendak dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Pihak Bank menolak untuk memberikan informasi, dengan alasan rahasia perusahaan (Bank). Sehingga harus meminta izin OJK terlebih dahulu.

Akhirnya, ketiga aparat tersebut menghubungi OJK untuk mendapatkan akses data di perbankan. Secara singkat, dalam komik tersebut dijelaskan tahapan untuk mendapatkan data perbankan.

Pertama, menyampaikan permohonan tertulis kepada Dewan Komisioner OJK. Permintaan tersebut disampaikan melalui Kepala Kepolisian, Jaksa Agung, atau Mahkamah Agung, serta harus ditandatangani secara basah. Selanjutnya, surat permintaan pembukaan rahasia bank telah diatur dalam Peraturan Bank Indonesia (PBI) Pasal 6 ayat (4).

Namun, juga ada prosedur lain dengan beberapa catatan tertentu. Untuk lebih jelasnya, Anda dapat membaca sendiri melalui tautan https://bit.ly/rahasiabankojk, atau bisa mengunjungi akun instagram @ojkindonesia untuk scan QR.

 

Saksikan video di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pilkada Medan, PDIP Bakal Pilih Akhyar Nasution atau Bobby Nasution?

Posted: 22 Jul 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa setiap kader partai itu harus mengikuti aturan partai. Jika tidak, kader tersebut harus keluar dari partai. Termasuk menaati kebijakan partai terkait rekomendasi pilkada.

Hal ini dikatakan Hasto saat menanggapi kabar bahwa Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Medan yang juga Wakil Ketua DPD PDIP Akhyar Nasution yang diusung oleh PKS dan Demokrat di Pilkada Medan.

Sementara, PDIP hingga kini belum memutuskan siapa yang bakal diusung di Pilkada Medan. Meskipun santer mengarahkan dukungan kepada Bobby Nasution.

"Jadi pertama bahwa seluruh kader partai itu punya disiplin terhadap aturan main, regulasi, dan juga kami jalankan demokrasi yang dipimpin oleh ideologi. Ketika Ibu Ketua Umum telah mengambil keputusan terhadap calon kepala daerah, maka disiplin yang diterapkan di PDIP dan itu jadi kultur demokrasi yang dibangun di PDIP yang wajib taat azas," kata Hasto, Rabu (22/7/2020).

"Yang tidak taat kami persilakan untuk keluar," lanjut dia.

Dia menegaskan, bahwa di dalam mempertimbangkan bakal calon kepala daerah, PDIP melihat banyak aspek. PDIP tidak hanya mempertimbangkan faktor elektoral, tetapi juga bagaimana proses menjadi pemimpin. Proses itu termasuk berproses dari suara arus bawah, dilanjutkan tahapan-tahapan penyaringan seperti psikotes hingga pembobotan politik.

"Tetapi juga ada kepentingan strategis, baik bersifat nasional maupun juga di dalam kerja sama antar parpol," tambah Hasto.

Prinsip ketiga, lanjut Hasto, sebagai parpol yang terus membangun kemampuan berorganisasi demi membangun pemerintahan yang baik dan bersih, maka PDIP memastikan aspek-aspek hukum. PDIP tidak pernah mencalonkan bakal calon yang punya persoalan hukum. "Itu jadi komitmen partai," imbuhnya.

Mendapat Pendidikan Kepemimpinan

Keempat, kata Hasto, PDIP berkomitmen juga bahwa melalui sekolah partai, semua calon yang mendapatkan rekomendasi akan dididik serta disiapkan dengan aspek-aspek strategis berbasis gotong royong, pemahaman terhadap pembumian ideologi Pancasila, hingga belajar best practice dari kepala daerah yang berhasil.

"Dan Alhamdulillah, kepala-kepala daerah yang mampu mengambil langkah terobosan dan dinyatakan berhasil oleh rakyat itu sebagian besar berasal dari PDI Perjuangan. Kami mengucapkan terimakasih atas kerja sama yang ditunjukkan sehingga melalui langkah-langkah sistemik itu, kepemimpinan kader PDI Perjuangan banyak diterima oleh masyarakat," pungkasnya.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3 Tekno: Eks Engineer Microsoft Jadi CTO Gojek Tuai Perhatian

Posted: 22 Jul 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Artikel mantan engineer Microsoft Severan Rault yang menjadi CTO Gojek, menjadi sorotan pembaca kanal Tekno Liputan6.com, Rabu (22/7/2020).

Dua artikel lain yang juga banyak dibaca, termasuk promo Summer Sale di PlayStation Store dan bagaimana aksi spionase data dan ransomware kelompok Lazarus.

Lebih lengkapnya simak berita berikut ini.

1. Eks Engineer Microsoft Severan Rault Jadi CTO Gojek

Severan Rault menjadi CTO Gojek Group baru yang menggantikan Ajey Gore.

Sebagai CTO Gojek Group ia akan bertanggung jawab atas keseluruhan teknologi ekosistem Gojek dalam menyediakan akses terhadap beragam layanan mulai dari transportasi dan pembayaran hingga pengantaran makanan dan sejumlah layanan lainnya.

Selain itu, Severan juga akan mengelola tim engineering Gojek yang berlokasi di Asia Tenggara dan India.

Baca Selengkapnya di Sini

 

2. Summer Sale Dimulai, Sony Potong Harga Gim Gede-gedean di PlayStation Store

Kabar gembira bagi kamu pemilik konsol gim PlayStation 4 (PS4) yang ingin menambah koleksi judul gim, karena Sony akan mengelar program diskon mereka, yaitu Summer Sale.

Kabar ini terungkap lewat email perusahaan yang dikirim ke gamer setia PS4 di seluruh dunia, dan digelar pada 22 Juli 2020.

Berdasarkan pantauan Tekno Liputan6.com, Selasa (22/7/2020), Sony akan memotong harga gim-gim di PlayStation Store mereka hingga 80 persen.

Baca Selengkapnya di Sini

 

3. Bagaimana Kelompok Lazarus Menjalankan Aksi Spionase Data dan Ransomware?

Peneliti keamanan siber di Kaspersky telah menemukan serangkaian serangan berbasis kerangka kerja malware tingkat lanjut yang disebut MATA. Ia menargetkan perangkat yang menjalankan sistem operasi Windows, Linux dan macOS.

Ternyata, menurut temuan Kaspersky, kerangka kerja ini juga terkait dengan Lazarus, sebuah kelompok kejahatan siber asal Korea Utara. Kerangka kerja ini terdiri dari beberapa komponen, seperti loader, orkestrator, dan plugin.

Artefak pertama terkait MATA digunakan sekitar April 2018. Sejak itu, aktor di balik kerangka kerja malware ini telah bergerak agresif untuk menerobos ke entitas korporat di dunia. Mereka hendak mencuri basis data pelanggan dan mendistribusikan ransomware.

Baca Selengkapnya di Sini

(Ysl/Why)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Apel Pasukan Operasi Patuh Jaya 2020

Posted: 22 Jul 2020 09:30 PM PDT

Sejumlah polisi mengikuti apel pasukan Operasi Patuh Jaya 2020 di Lapangan Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (23/7/2020). Operasi Patuh Jaya 2020 digelar di seluruh wilayah hukum Polda Metro Jaya mulai 23 Juli hingga 5 Agustus 2020. (merdeka.com/Imam Buhori)
Sejumlah polisi mengikuti apel pasukan Operasi Patuh Jaya 2020 di Lapangan Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (23/7/2020). Operasi Patuh Jaya 2020 digelar di seluruh wilayah hukum Polda Metro Jaya mulai 23 Juli hingga 5 Agustus 2020. (merdeka.com/Imam Buhori)

Sejumlah polisi mengikuti apel pasukan Operasi Patuh Jaya 2020 di Lapangan Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (23/7/2020). Operasi Patuh Jaya 2020 digelar di seluruh wilayah hukum Polda Metro Jaya mulai 23 Juli hingga 5 Agustus 2020. (merdeka.com/Imam Buhori)

Sejumlah polisi mengikuti apel pasukan Operasi Patuh Jaya 2020 di Lapangan Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (23/7/2020). Ada lima jenis pelanggaran yang jadi sasaran prioritas Operasi Patuh Jaya 2020 di antaranya penggunaan rotator dan sirene tidak sesuai ketentuan. (merdeka.com/Imam Buhori)
Sejumlah polisi mengikuti apel pasukan Operasi Patuh Jaya 2020 di Lapangan Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (23/7/2020). Ada lima jenis pelanggaran yang jadi sasaran prioritas Operasi Patuh Jaya 2020 di antaranya penggunaan rotator dan sirene tidak sesuai ketentuan. (merdeka.com/Imam Buhori)

Sejumlah polisi mengikuti apel pasukan Operasi Patuh Jaya 2020 di Lapangan Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (23/7/2020). Ada lima jenis pelanggaran yang jadi sasaran prioritas Operasi Patuh Jaya 2020 di antaranya penggunaan rotator dan sirene tidak sesuai ketentuan. (merdeka.com/Imam Buhori)

Polisi menunjukkan kemampuan mengendarai motor gede saat apel pasukan Operasi Patuh Jaya 2020 di Lapangan Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (23/7/2020). Sebanyak 1.800 personel gabungan TNI-Polri diturunkan dalam Operasi Patuh Jaya 2020. (merdeka.com/Imam Buhori)
Polisi menunjukkan kemampuan mengendarai motor gede saat apel pasukan Operasi Patuh Jaya 2020 di Lapangan Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (23/7/2020). Sebanyak 1.800 personel gabungan TNI-Polri diturunkan dalam Operasi Patuh Jaya 2020. (merdeka.com/Imam Buhori)

Polisi menunjukkan kemampuan mengendarai motor gede saat apel pasukan Operasi Patuh Jaya 2020 di Lapangan Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (23/7/2020). Sebanyak 1.800 personel gabungan TNI-Polri diturunkan dalam Operasi Patuh Jaya 2020. (merdeka.com/Imam Buhori)

Polisi menunjukkan kemampuan mengendarai motor gede saat apel pasukan Operasi Patuh Jaya 2020 di Lapangan Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (23/7/2020). Operasi Patuh Jaya 2020 digelar di seluruh wilayah hukum Polda Metro Jaya mulai 23 Juli hingga 5 Agustus 2020. (merdeka.com/Imam Buhori)
Polisi menunjukkan kemampuan mengendarai motor gede saat apel pasukan Operasi Patuh Jaya 2020 di Lapangan Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (23/7/2020). Operasi Patuh Jaya 2020 digelar di seluruh wilayah hukum Polda Metro Jaya mulai 23 Juli hingga 5 Agustus 2020. (merdeka.com/Imam Buhori)

Polisi menunjukkan kemampuan mengendarai motor gede saat apel pasukan Operasi Patuh Jaya 2020 di Lapangan Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (23/7/2020). Operasi Patuh Jaya 2020 digelar di seluruh wilayah hukum Polda Metro Jaya mulai 23 Juli hingga 5 Agustus 2020. (merdeka.com/Imam Buhori)

Polisi melakukan atraksi saat apel pasukan Operasi Patuh Jaya 2020 di Lapangan Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (23/7/2020). Ada lima jenis pelanggaran yang jadi sasaran prioritas Operasi Patuh Jaya 2020 di antaranya penggunaan rotator dan sirene tidak sesuai ketentuan. (merdeka.com/Imam Buhori)
Polisi melakukan atraksi saat apel pasukan Operasi Patuh Jaya 2020 di Lapangan Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (23/7/2020). Ada lima jenis pelanggaran yang jadi sasaran prioritas Operasi Patuh Jaya 2020 di antaranya penggunaan rotator dan sirene tidak sesuai ketentuan. (merdeka.com/Imam Buhori)

Polisi melakukan atraksi saat apel pasukan Operasi Patuh Jaya 2020 di Lapangan Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (23/7/2020). Ada lima jenis pelanggaran yang jadi sasaran prioritas Operasi Patuh Jaya 2020 di antaranya penggunaan rotator dan sirene tidak sesuai ketentuan. (merdeka.com/Imam Buhori)

Sejumlah polisi mengikuti apel pasukan Operasi Patuh Jaya 2020 di Lapangan Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (23/7/2020). Sebanyak 1.800 personel gabungan TNI-Polri diturunkan dalam Operasi Patuh Jaya 2020. (merdeka.com/Imam Buhori)
Sejumlah polisi mengikuti apel pasukan Operasi Patuh Jaya 2020 di Lapangan Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (23/7/2020). Sebanyak 1.800 personel gabungan TNI-Polri diturunkan dalam Operasi Patuh Jaya 2020. (merdeka.com/Imam Buhori)

Sejumlah polisi mengikuti apel pasukan Operasi Patuh Jaya 2020 di Lapangan Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (23/7/2020). Sebanyak 1.800 personel gabungan TNI-Polri diturunkan dalam Operasi Patuh Jaya 2020. (merdeka.com/Imam Buhori)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal Liga Italia Serie A: Kesempatan Juventus Kunci Scudetto Kesembilan Beruntun

Posted: 22 Jul 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta- Juventus akan kembali turun bertanding di Liga Italia Serie A nanti malam atau Jumat (24/7/2020) dinihari WIB. I Bianconeri akan dijamu Udinese di Stadion Dacia Arena pada pekan 34.

Kemenangan menjadi incaran Juventus. Tambahan tiga angka di kandang Udinese akan membuat La Vecchia Signora memastikan diri meraih Scudetto kesembilan beruntun.

Saat ini Juventus bertengger di puncak klasemen Liga Italia dengan 80 poin. Juve unggul enam poin dari Atalanta yang ada di posisi kedua dan tujuh poin dari Inter Milan di urutan empat.

Bila menang lawan Udinese, Juventus tidak akan bisa disalip Atalanta dan Inter Milan di puncak klasemen Serie A. Atalanta memang masih bisa menyamai perolehan angka Juventus. Namun Atalanta kalah rekor pertemuan dengan Juventus.

Tak cuma kemenangan, Juventus juga bertekad mengantarkan Cristiano Ronaldo menjadi top skorer Liga Italia Serie A. Ronaldo kini berbagi tempat dengan pemain Lazio Ciro Immobile yang sama-sama mengoleksi 30 gol.

Jadwal

00.30 WIB, Udinese vs Juventus (Bein Sports 2)

02.45 WIB, Lazio vs Cagliari (Bein Sports 2)

Klasemen

ilustrasi juventus (Liputan6.com/Abdillah)
ilustrasi juventus (Liputan6.com/Abdillah)
 

Hasil Pekan 34

Hasil Lengkap

Parma 2-1 Napoli

SPAL 1-6 Roma

Lecce 3-1 Brescia

Inter 0-0 Fiorentina

Sampdoria 1-2 Genoa

Saksikan Video Menarik Berikut Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bela Kue Klepon, Inul Daratista: Bikinnya Juga Pakai Bismillah...

Posted: 22 Jul 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Inul Daratista mengetahui tentang beredarnya foto kue klepon yang dinarasikan sebagai jajanan tidak islami. Merasa hal itu tak benar, Inul Daratista tidak setuju dengan apa yang dinarasikan dalam foto kue klepon tersebut.

Sejak kecil, diakui Inul Daratista, ia sudah akrab dengan penganan berbentuk bola hijau dengan gula merah di dalamnya dan ditaburi parutan kelapa. Inul Daratista juga mengetahui bahan makanan yang digunakan untuk membuat kue klepon.

Soal penyebutan tak islami dalam kue klepon, Inul Daratista melayangkan protes kepada si pembuat foto. Menurut dia, itu sudah merusak citra makanan yang selama ini dinikmati masyarakat Indonesia.

"Klo pengen viral jgn merusak judul makanan lain," tulis Inul Daratista di akun Instagram terverifikasi miliknya, Rabu (22/7/2020).

 

Jajanan Tradisional

Ilustrasi Sajian Klepon Credit: Merdeka.com/kumpulanresepkue.com
Ilustrasi Sajian Klepon Credit: Merdeka.com/kumpulanresepkue.com

Kue klepon sudah tak asing bagi Inul Daratista. Kue klepon telah menjadi jajanan tradisional yang telah lama dikenal masyarakat.

"Jajanan tradisional ini sdh ada dr jaman kamu blom lahir. Ini bisa kalian dapatkan di seputaran rumah saya di kejapanan sampe apollo gempol pasuruan arus ke malang atau probolinggo... krn jajanan ini buat wisata kuliner utk yg transit istirahat dan ngemil. Dan ini sdh ada sblm sy lahir !!" sambungnya.

 

Halal dan Bersih

Inul Daratista (Instagram/inul.d)
Inul Daratista (Instagram/inul.d)

"Bikinnya juga fresh di lihat matamu nek tuku langsung di buat suruh nunggu... halal,bersih,kelapa diparut depan matamu,dimakan pake pincuk daun pisang atau box mini,harga juga murah meriah," cetus pelantun "Kocok-kocok" dan "Masa Lalu."

"Yg jualan juga byk yg kerudung. Bikin juga pake bismillah. Laku alhamdulillah kadang dibonusin satu dus kecil.Baru nyadar CROT itu apa ?? Ternyata pd heboh klepon," Inul Daratista berpendapat.

 

Keheranan

Inul Daratista (Instagram/inul.d)
Inul Daratista (Instagram/inul.d)

Nyonya Adam Suseno mengaku heran dengan adanya narasi kue klepon jajanan tidak islami. Padahal ia mengetahui, kue itu dibuat dengan cara yang baik oleh banyak umat Muslim.

"Klepon isi gula merah atau gula putih menyesuaikan selera yg beli trus dinamakan ga halal iku kamsute opo ya cuuukkkk? Monggo yg lewat seputaran gempol apollo anda akan dapati penjual berjejer klepon fresh disitu. Viral bgni bisa menguntungkan bisa juga merugikan !!! Yg gagal paham bukan islami ra gelem tuku maneh. Yg uteknya sehat ga ngefek," ujar pemilik album Goyang Inul

Bersaing Sehat

Inul Daratista. (Foto: Instagram @inul.d)
Inul Daratista. (Foto: Instagram @inul.d)

Inul Daratista menyarankan agar bisnis dikelola dengan cara yang baik dan tidak menjatuhkan produk manapun. "Bersaing boleh tapi ojo kebangetan sama2 cari nafkah," ibunda Yusuf Ivander Damares mengakhiri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

SIKM Dihapuskan, Penumpang Bus di Terminal Pulogebang Melonjak Drastis

Posted: 22 Jul 2020 09:28 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kepala Satuan Pelaksana Operasional Terminal Pulogebang, Afif Muhroji menyatakan saat ini jumlah penumpang di Terminal Pulogebang, Jakarta Timur mengalami kenaikan yang sangat pesat.

Hal tersebut dianggap sebagai dampak dari dihapusnya aturan surat izin keluar masuk (SIKM), dan diganti dengan corona likelihood metric (CLM).

"Ada kenaikan signifikan sejak Selasa (14/7/2020) yang mencapai 42 penumpang dalam satu hari. Dengan rincian 29 orang ke luar Jakarta dan 13 orang yang datang," kata Afif saat dihubungi Liputan6.com, Kamis (23/7/2020).

Dia menyatakan kenaikan paling tinggi terjadi pada Rabu (22/7/2020) yang mencapai 426 orang melakukan perjalanan ke luar Jakarta. Jumlah tersebut juga lebih banyak dibandingkan sehari sebelumnya Selasa (21/7/2020) yang mencapai 214 penumpang.

"Untuk hari kemarin, sebanyak 65 bus yang telah memberangkatkan 426 penumpang dan 21 bus membawa 97 penumpang datang ke Jakarta," ucapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo mengimbau agar masyarakat dapat mengisi secara jujur formulir Corona Likelihood Metric (CLM) yang dapat diakses melalui aplikasi JAKI.

Saat ini, kata dia, pemeriksaan surat izin keluar masuk (SIKM) untuk masyarakat yang ingin ke Ibu Kota dihentikan sejak, Selasa 14 Juli 2020.

"Yang kita kedepankan adalah prinsip pengendalian bagaimana pergerakan orang di Jakarta itu seluruhnya aman dari wabah Covid-19. Karena prinsipnya pengendalian, maka pergerakan orang itu harus dipantau secara keseluruhan," kata Syafrin saat dihubungi, Rabu (15/7/2020).

 

Cara Mengajukan CLM

Petugas sedang mengecek SIKM di terminal 3 kedatangan domestik bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (27/5/2020). Bandara Soetta memberlakukan Tiga checkpoint di terminal kedatangan salah satunya pemeriksaan SIKM dan doukumen kesehatan setiap penumpang. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Petugas sedang mengecek SIKM di terminal 3 kedatangan domestik bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu (27/5/2020). Bandara Soetta memberlakukan Tiga checkpoint di terminal kedatangan salah satunya pemeriksaan SIKM dan doukumen kesehatan setiap penumpang. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Dia menjelaskan SIKM bertujuan untuk membatasi aktivitas masyarakat yang hendak keluar masuk Jakarta selama masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB). Sementara CLM, untuk mengendalikan aktivitas masyarakat.

Sebab hasil dari aplikasi tersebut dapat mendeteksi apakah masyarakat yang mengakses tersebut terindikasi terpapar virus corona yang mengakibatkan Covid-19 atau tidak.

"Ini semacam self assessment. Jadi kita mau mengimbau warga untuk mengisi CLM dengan sebenar-benarnya karena di sana hasil isian kita dinilai oleh sistem, kemudian diberi skor," ujar dia.

Berikut cara pengajuan atau mengisi formulir CLM berdasarkan YouTube Jakarta Smart City:

1. Unduh aplikasi Jaki melalui play store atau app store

2. Pilih fitur JakCLM, kemudian perhatikan ketentuan yang tercantum di JakCLM

3. Salin pernyataan pada box yang telah disediakan

4. Masukan nama lengkap dan NIK sesuai KTP. Satu NIK hanya dapat digunakan untuk satu kali tes dalam satu Minggu

5. Masukan alamat sesuai dengan domisili kamu di Jakarta dan lengkapi identitas lainnya

6. Masukan juga nomor telepon dan email aktif

7. Isi semua pertanyaan secara benar dan jujur, yang meliputi informasi klinis, kondisi kesehatan, riwayat kontak, dan riwayat bepergian

8. Setelah selesai bisa cek kembali informasi rangkuman jawaban

9. Jika sudah sesuai centang pernyataan persetujuan lalu klik tombol lihat hasil tes

10. Kamu akan mengetahui hasil pemeriksaan sesuai kategori yang ada, - orang tanpa gejala (OTG) - orang dalam pemantauan (ODP) - orang dalam pengawasan (PDP)

11. Unduh dan simpan hasil tes dengan memindai atau screenshot QR code di halaman hasil

12. Jika dari hasil tes kalkulator Covid-19 diprioritaskan untuk ikut tes PCR, ikuti langkah berikut:

- Unduh hasil tes kalkulator Covid-19 atau simpan QR code

- Konfirmasi kehadiran untuk tes PCR dengan menghubungi nomor telepon Puskesmas yang diberikan

- Datang ke Puskesmas yang telah ditentukan dengan membawa identitas dan hasil tes kalkulator Covid-19.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pengacara Sebut Jiwasraya Untung Rp 3,41 Triliun dari Investasi RDPT

Posted: 22 Jul 2020 09:25 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Pengacara mantan Kepala Divisi Investasi PT Asuransi Jiwasraya Syamirwan, Dion Pongkor menyebut, investasi Jiwasraya di instrumen reksa dana penyertaan terbatas (RDPT) pada periode 2009-2016 mencatatkan untung.

Dion mengatakan, fakta itu terungkap dalam kesaksian para direktur dari sejumlah manajer investasi dalam lanjutan persidangan di Pengadilan Tipikor pada, Rabu, 22 Juli 2020.

Menurut dia, total pembelian (subscription) RDPT oleh Asuransi Jiwasraya pada akhir 2008 hingga akhir 2009 mencapai Rp 10,16 triliun. Pada saat dijual kembali pada 2016, perusahaan suransi pelat merah itu mendapatkan dana Rp 13,57 triliun.

"Dengan demikian, secara umum ada keuntungan sekitar Rp 3,41 triliun," ujar Dion dalam keterangannya, Kamis (23/7/2020).

Pada persidangan Rabu kemarin, Direktur PT Pan Arcadia Capital (PT Danawibawa Manajemen Investasi) Irawan Gunari mengaku, pihaknya membentuk reksa dana penyertaan terbatas atau RDPT yang dibeli Asuransi Jiwasraya pada Desember 2009 dengan nilai Rp 2,87 triliun.

Produk RDPT bernama Dhanawibawa Eksklusif Terbatas 1 itu terdiri dari aset penyertaan atau underlying saham-saham dengan kapitaliasi kecil (small cap) dan kapitalisasi antara (mid cap).

Dia juga mengakui, saham-saham yang menjadi underlying RDPT tersebut merupakan rekomendasi Direktur PT Maxima Integra Joko Hartono Tirto yang juga menjadi tersangka dalam kasus ini.

Namun, Irawan menjelaskan produk itu dijual kembali oleh Asuransi Jiwasraya pada 27 Desember 2016 dengan nilai Rp 4,28 triliun. Dengan demikian, dia mengakui bahwa instrumen investasi itu memberikan keuntungan senilai Rp 1,4 triliun.

"Jadi, RDPT kami ini total subscription yaitu kurang lebih Rp 2,8 triliun. Dan total redemption-nya itu Rp4,2 triliun. Ya (untung) Rp1,4 triliun," jelas Irawan dalam persidangan.

Penarikan dana kelolaan atau redemption yang dilakukan Asuransi Jiwasraya itu tidak terlepas dari upaya rebalancing portofolio yang mesti direalisasikan manajer investasi setelah mendapatkan teguran dari OJK. Teguran itu diterima manajer investasi lantaran persentase investasi Asuransi Jiwasraya pada satu saham melampaui batas maksimum.

Rebalancing portofolio itu dijalankan manajer investasi dengan menjual saham yang persentasenya lebih dan membeli saham lainnya.

 

Likuid

Irawan mengatakan, penjualan tersebut bisa terealisasi lantaran saham yang menjadi underlying RDPT tersebut terbilang likuid.

Menurut dia, total keseluruhan redemption yang dilakukan Asuransi Jiwasraya secara tunai mencapai Rp 3,8 triliun, sedangkan selebihnya dilrealisasikan secara in kind (bagi efek) atau investasi saham dengan saham lain sebagai pembayarnya.

"Jadi, redemption yang dilakukan pada akhir 2016 itu semuanya dilakukan secara cash. Tetapi pada perjalanannya sebelum menuju ke akhir Desember itu, saya enggak ingat persis, ada redemption yang dilakukan secara in kind, Rp 476 miliar. Dan memang itu menghasilkan keuntungan Rp 1,4 triliun atau 50%," kata Irawan.

Sementara itu, Direktur PT Millenium Capital Management Fahyudin Djaniatmadja mengakui bahwa pihaknya membentuk RDPT yakni MRF III dan MRF IV untuk Asuransi Jiwasraya sebagai single investor.

Untuk MRF III, jelasnya, total subscription Asuransi Jiwasraya pada 2009 mencapai Rp 1,2 triliun yang terdiri dari tunai sekitar Rp 506 triliun, dan in kind saham dan obligasi senilai Rp 749 miliar.

Underlying saham pada RDPT itu, kata Fahyudin, juga terdiri dari saham-saham small cap. Namun, dia pun mengakui bahwa instrumen investasi tersebut memberikan keuntungan pada Asuransi Jiwasraya pada periode tersebut.

BUMN asuransi jiwa ini kemudian menarik dana kelolaan pada RDPT itu dengan nilai total Rp 1,8 triliun pada September 2016. Redemption pada RDPT itu terbagi menjadi Rp 958 miliar secara tunai dan Rp 849 miliar in kind.

"Ya, untung sekitar Rp 560 miliar. Jadi, memang RDPT itu menghasilkan keuntungan," ujar Fahyudin.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Fakta Boy William Diperiksa Polisi Terkait Kasus Dugaan Pembobolan Kartu Kredit

Posted: 22 Jul 2020 09:25 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kepolisian Daerah Jawa Timur atau Polda Jatim memeriksa aktor sekaligus VJ Boy William sebagai saksi kasus pembobolan kartu kredit atau carding. Dirinya turut diperkisa oleh pihak berwenang setelah diketahui sempat menjadi endorser akun Instagram. 

"Boy diperiksa kasus carding, yang tersangkanya Sergio itu," ujar Dirreskrimsus Polda Jatim Kombes Pol Gidion Arif Setyawan di Surabaya pada Rabu (22/7/2020) lalu, seperti dikutip dari Antara oleh Liputan6.com.

Boy William datang ke Polda sejak pagi dan langsung diperiksa di Unit 1 Cyber Crime. Kombes Pol Gidion mengatakan pemeriksaan ini sebelumnya sempat tertunda akibat Corona COVID-19 dan juga Boy William baru pulang dari Amerika Serikat.

"Pemeriksaannya sempat terkendala COVID-19 kemarin," ungkapnya.

Terseret kasus pembobolan kartu kredit, berikut ini Liputan6.com rangkum 5 faktanya dari berbagai sumber, Kamis (23/7/2020).

1. Boy William Diperiksa Sebagai Saksi

Boy William (Adrian Putra/Fimela.com)
Boy William (Adrian Putra/Fimela.com)

Sebelumnya, saat hendak diperiksa Boy William baru pulang dari Amerika. Polda Jatim pun memutuskan untuk menunda pemeriksaan demi keselamatan bersama.

"Pemeriksaannya terpaksa kita tunda. Boy William juga baru pulang dari Amerika, belum 14 hari di Indonesia, jadi paling bagus kan tujuan kita mencegah bukan malah nanti menjadi persoalan akibat Corona," kata Gidion pada Selasa 17 Maret 2020.

Kini Boy diperiksa sebagai saksi atas kasus pembobolan kartu kredit ratusan warga Jepang. Uang dari hasil kejahatan tersebut oleh pelakunya dijadikan bisnis travel Instagram menggunakan akun @tiketkekinian.

2. Mengenal Tersangka

Boy William (Instagram/boywilliam17)
Boy William (Instagram/boywilliam17)

Terseret dari kasus dugaan pembobolan kartu kredit, Boy William akui jika ia mengenal tersangka. Namun ia hanya mengenal dua orang. 

"Kenal (tersangka), tapi cuma dua dari empat. Inisialnya S dan M. Kenal dari pekerjaan ini. Mereka ngasih saya jasa untuk terbang lalu kita meeting, kenal dari situ dan contact-an," ucapnya. dikutip dari Merdeka.

3. Tak Menduga

Boy William. (instagram/boywilliam17)
Boy William. (instagram/boywilliam17)

Boy yang digaet menjadi model untuk mempromosikan bisnis travel tersebut. Aktor yang kini juga aktif sebagai YouTuber tersebut juga menjelaskan jika dirinya tak menduga hal tersebut bisa ia alami. Ia pun tidak menyangka bila perusahaan yang menggaetnya terlibat kegiatan kriminal.

"Kita kan punya digital platform yang menyediakan jasa promosi dan mereka menyediakan jasa untuk terbang jadi sama-sama barter. Kita nggak tahu mereka company apa, kita cuma lihat mereka butuh promosi dan kita dapat benefitnya, ya mari kerja sama. Kita nggak tahu bakal seperti ini," kata Boy dilansir KapanLagi.com.

4. Lebih Selektif

[Foto: Instagram ]
[Foto: Instagram ]

Kejadian yang ia alami ini pun ia jadikan pembelajaran berharga. Aktor kelahiran 1991 tersebut kini akan lebih selektif menerima endorse untuk kedepannya. Ia juga berharap publik figur lainnya untuk turut berhati-hati. 

"Kalau ngelihat kayak gini, semoga semua public figure, termasuk aku juga, bisa selektif dalam ambil pekerjaan dan endorse-an. Karena kita harus sadari punya follower cukup luas. Dengan aku endorse perusahaan yang mungkin bisa dibilang, sorry, kurang jelas, aku nggak mau nanti follower aku ikut terjebak dalam hal ini. Untuk ke depan aku bakal lebih selektif dan hati-hati," ungkapnya.

5. Tersangka Sudah Diamankan

Sebelum Boy William, polisi telah memeriksa sejumlah artis dan selebgram yang menjadi endorse akun tiketkekinian. Dalam akun tersebut menjual promo tiket yang didapatkannya dengan cara membobol kartu kredit sekitar 500-an warga Jepang.

Sejumlah artis dan selebgram yang telah diperiksa yakni Karin Novilda alias Awkarin, Gisella Anastasia, Tyas Mirasih, Ruth Stefanie, hingga Sarah Gibson. Polda Jatim juga telah meringkus empat tersangka pembobolan kartu kredit atau carding. Lewat aksinya, tersangka meraup keuntungan ratusan juta. 

Atas perbuatannya, tersangka dijerat Pasal 32 ayat (1) juncto Pasal 48 ayat (1) UU Informasi Transaksi Elektronik juncto Pasal 55 ayat (1) KUHP dan/atau Pasal 56 KUHP, dengan hukuman maksimal 10 tahun penjara, dan denda Rp 5 miliar. 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cegah Ekonomi Minus 5 Persen, Jokowi Minta Penyaluran Dana PEN Dipercepat

Posted: 22 Jul 2020 09:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan pertumbuhan ekonomi kuartal II-2020 akan capai -4,3 hingga -5 persen. Oleh karena itu ia meminta kepada Kementerian Koperasi dan UKM untuk cepat dalam memberikan dana PEN.

"Indonesia di kuartal pertama masih plus sebelumnya kuartal I 2020 masih plus 2,97 persen, tapi di kuartal II kita harus ngomong apa adanya bisa -4,3 persen mungkin 5 persen. Oleh sebab itu pak Menteri Koperasi dan UKM saya juga sudah perintahkan cepat berikan yang namanya relaksasi restrukturisasi kepada koperasi  dan UKM," kata Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Kamis (23/7/2020).

Agar Indonesia tidak terkena imbas dari pertumbuhan ekonomi dunia yang lambat. Kata Jokowi, dari 215 negara sama keadaannya terkena pandemi covid-19 dan krisis ekonomi yang sama persis.

Oleh sebab itu, ia berharap di kuartal III Indonesia bisa naik lagi tidak minus. Jika tidak, Jokowi merasa kecewa sekali karena untuk kedepannya tentu akan semakin sulit.

"Sudah harus naik lagi kalau tidak, nggak ngerti lagi akan sulit. Oleh karena itu, saya mengajak kita semua untuk bergerak menumbuhkan ekonomi, agar tidak semakin turun tapi semakin mungkin kembali naik," ujarnya.

Jokowi menambahkan, bahkan beberapa lembaga ekonomi dunia seperti IMF, OECD, dan Bank Dunia prediksi pertumbuhan ekonomi globalnya berbeda-beda.

"Manajemen direkturnya IMF dia mengatakan pada saya kemungkinan tahun ini ekonomi global akan -2,5 persen, dari sebelumnya -3 sampai 3,5 persen. Kemudian 2 bulan yang lalu, Bank dunia beda lagi jawabannya pertumbuhan ekonomi dunia hanya akan tumbuh – 5 persen," ujar Jokowi.

Pertumbuhan Ekonomi Dunia

Suasana gedung-gedung bertingkat yang diselimuti asap polusi di Jakarta, Selasa (30/7/2019). Badan Anggaran (Banggar) DPR bersama dengan pemerintah menyetujui target pertumbuhan ekonomi Indonesia berada di kisaran angka 5,2% pada 2019 atau melesat dari target awal 5,3%. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Suasana gedung-gedung bertingkat yang diselimuti asap polusi di Jakarta, Selasa (30/7/2019). Badan Anggaran (Banggar) DPR bersama dengan pemerintah menyetujui target pertumbuhan ekonomi Indonesia berada di kisaran angka 5,2% pada 2019 atau melesat dari target awal 5,3%. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Begitupun, saat dirinya menelepon OECD mengatakan hal yang beda, menyebut pertumbuhan ekonomi dunia hanya akan tumbuh -6 persen sampai -7,6 persen.

"Gambaran yang ingin saya sampaikan bahwa setiap bulan selalu berubah-ubah sangat dinamis, dan posisinya tidak semakin mudah tetapi semakin sulit, disebutkan -2,5 persen ganti sebulan berikutnya -5 persen, kemudian 1 bulan berikutnya -6 sampai -7,6 persen gambaran kesulitannya seperti itu," pungkasnya.     

Jokowi Beri Bantuan Modal Kerja Senilai Rp 2,4 Juta untuk Pelaku UMKM

Presiden Joko Widodo saat dialog ekonomi dengan para pelaku pasar modal di BEI, Jakarta, Selasa (4/7). Dalam dialog tersebut, Jokowi meyakinkan para pelaku pasar modal akan investasi di Indonesia yang tumbuh sangat bagus. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Presiden Joko Widodo saat dialog ekonomi dengan para pelaku pasar modal di BEI, Jakarta, Selasa (4/7). Dalam dialog tersebut, Jokowi meyakinkan para pelaku pasar modal akan investasi di Indonesia yang tumbuh sangat bagus. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Presiden Jokowi memberikan bantuan modal kerja (BMK) kepada 60 pelaku usaha mikro, kecil, dan menegah (UMKM). Adapun setiap pedagang masing-masing mendapat bantua senilai Rp 2,4 juta.

"Bantuan Modal Kerja ini memang isinya tidak banyak Rp2,4 juta, saya minta semua digunakan untuk tambahan modal kerja bapak ibu semua. Ini kita mulai dan akan diberikan ke jutaan pedagang kecil," kata Jokowi saat menyerahkan bantuan di halaman tengah Istana Merdeka, Senin (13/7/2020).

Dia menyadari bahwa pandemi virus corona (Covid-19) membuat pendapatan para pelaku UMKM menurun hingga 50 persen. Menurut Jokowi, kondisi ini juga dialami di hampir semua negara dan berdampak pada semua sektor usaha.

"Ada yang keuntungannya dari Rp200 ribu jadi Rp50 ribu, saya tahu, karena ini memang tidak terjadi di negara kita saja. Covid-19 terjadi di 215 negara, kena semua kesehatan kena, ekonomi juga kena," jelas dia.

"Yang kena tidak hanya (usaha) yang kecil, yang kecil, yang sedang, yang gede juga kena semua," sambung Jokowi.

Untuk itu, Jokowi berharap bantuan modal kerja tersebut dapat membantu perekonomian masyarakat yang terdampak pandemi corona. Dia mengaku akan mengecek kondisi penerima bantuan secara berkala.

"Nanti kalau saya cek 3 bulan atau 4 bulan lagi, Insyaallah sudah berada pada kondisi normal lagi. Syukur lebih baik dari normal yang lalu. Saya tahu kondisi ini berat tapi kita ingin bapak ibu tetap kerja keras sesuai bidang masing-masing," tutur Jokowi.

Rp 677,2 Triliun untuk Terdampak Corona

Petugas menata tumpukan uang kertas di Cash Center Bank BNI di Jakarta, Kamis (6/7). Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) pada sesi I perdagangan hari ini masih tumbang di kisaran level Rp13.380/USD. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Petugas menata tumpukan uang kertas di Cash Center Bank BNI di Jakarta, Kamis (6/7). Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) pada sesi I perdagangan hari ini masih tumbang di kisaran level Rp13.380/USD. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Sebelumnya, pemerintah mengucurkan Rp 677,2 triliun untuk mengatasi pandemi Covid-19 di tanah air. Sebanyak Rp 203,9 triliun dialokasikan untuk program perlindungan sosial, termasuk bantuan sosial (bansos) dan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dana desa.

Kemudian, Rp 123,46 triliun untuk mendukung UMKM yang terdampak pandemi corona. 

Anggaran ini diberikan dalam bentuk subsidi bunga, dukungan modal kerja UMKM, hingga penjaminan kredit modal kerja darurat.

Sementara, untuk bidang kesehatan sebesar Rp 87,55 triliun, insentif dunia usaha sebesar Rp120,61 triliun, pembiayaan dan korporasi Rp44,57 triliun. Terakhir, dukungan untuk sektoral maupun kementerian/lembaga serta pemerintah mengalolasikan Rp97,11 triliun. 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Vanessa Angel Tak Sabar Ingin Punya Anak Lagi

Posted: 22 Jul 2020 09:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Vanessa Angel sepertinya ingin memiliki banyak anak. Belum lama melahirkan, artis yang pernah terjerat kasus prostitusi ini sudah bicara soal membuat anak lagi dengan Febri Ardiansyah atau Bibi. 

Vanessa Angel nampaknya tak sabar untuk kembali memiliki momongan usai melihat anak pertamanya yang begitu tampan. 

Potret terbaru Vanessa Angel diunggah sang suami, Bibi di akun Instagram. Bibi mengunggah video saat Vanessa sedang makan sembari menggendong anak mereka yang bernama Gala Sky Andriansyah. Kata Bibi, Vanessa begitu multi talenta setelah menjadi ibu. Bibi pun melontarkan beberapa pertanyaan.

 

Multi Talenta

Vanessa Angel mengurus anak pertamanya
Vanessa Angel mengurus anak pertamanya

Bibi tanya, Vanessa yang sudah terlihat jago saat makan sambil menggendong anak itu apakah bisa melakukan kegiatan lain saat bersamaan. Seperti makan sembari menyusui. Namun tak disangka, jawaban yang dilontarkan Vanessa membuat Bibi tertawa. 

"Multi talenta sekali. Sambil makan, sambil netein bisa enggak? Sambil apa lagi bisanya bu?" tanya Bibi.

"Sambil bikin anak bisa," jawab Vanessa.

 

Punya Anak Lagi

Potret gemas anak Vanessa Angel yang baru lahir. (Sumber: Instagram/@vanessaangelofficial)
Potret gemas anak Vanessa Angel yang baru lahir. (Sumber: Instagram/@vanessaangelofficial)

Bibi tertawa. Tak sampai di situ, Bibi kemudian kembali bertanya kepada Vanessa mengenai keseriusannya ingin punya anak lagi. Vanessa pun mengatakan bahwa dirinya ingin punya anak lagi karena merasa mampu menghasilkan bibit unggul. 

"Jadi mau bikin anak lagi kita?" tanya Bibi

"Ketagihan. Biar anaknya cakep lagi," kata Vanessa.

"Mumpung bibit unggul ya," kata Bibi.

 

Persalinan

Mendengar keinginan Vanessa punya anak lagi, Bibi pun pertanyakan soal biaya persalinan dan untuk mengurus sang buah hati yang tentu saja tak murah. Vanessa pun menjawab dengan santai. 

"Biayanya gimana?" tanya Bibi.

"Gampang cuy, rezeki mah ada aja," jawab Vanessa.

Sumber: Merdeka.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

12 Juta UMKM Dapat Bantuan Modal, Jokowi Optimis Ekonomi Kuartal IV Membaik

Posted: 22 Jul 2020 09:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan pada awal Agustus akan memberikan bantuan modal kerja produktif, kepada 12 juta Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) untuk mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal IV.

"Sebentar lagi di awal Agustus akan kita berikan kepada 12 juta UMKM, kita namakan bantuan modal kerja produktif kita harapkan akan mengungkit ekonomi kita," kata Jokowi di Istana Presiden, Jakarta, Kamis (23/7/2020).

Selain itu, ia memuji kinerja dari Kementerian Koperasi dan UKM yang saat ini cukup cepat dalam menyalurkan bantuan. Misalnya melalui Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB)  seperti penyaluran pinjaman yang sudah tersalurkan sebesar Rp 381,4 miliar kepada koperasi.

"Saya kira ini angka yang jangan berhenti, besok tambah lagi, minggu depan tambah lagi, sehingga Koperasi-koperasi yang kita miliki betul-betul likuiditasnya baik, dan bisa memberikan pinjaman kepada para anggotanya, saya harapkan baik di LPDB maupun di koperasi prosesnya sederhana dan cepat," katanya.

Menurutnya yang dibutuhkan saat ini adalah kecepatan dalam menyalurkan dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) pandemi covid-19. Selain itu, diusahakan agar Kementerian Koperasi dan UKM tidak menunggu suatu koperasi bangkrut baru ditolong, karena tak ada gunanya jika begitu.

"Saya tidak ingin koperasinya tutup baru dibantu, itu tidak ada artinya jangan nunggu pelaku usaha juga sama segera bantu mereka, dan gunakan tambahan kerja produktif ini untuk menggerakkan ekonomi utamanya yang berada di daerah," ungkapnya.

Pemberian Likuiditas

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan keterangan pers usai menggelar pertemuan bilateral di Istana Malacanang di Manila, Filipina, Jumat (28/4). (AP Photo / Bullit Marquez)
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan keterangan pers usai menggelar pertemuan bilateral di Istana Malacanang di Manila, Filipina, Jumat (28/4). (AP Photo / Bullit Marquez)

Jokowi berharap, awal dari pemberian likuiditas kepada koperasi bisa dengan cepat tersalurkan ke seluruh koperasi di Indonesia, agar bisa disalurkan kembali ke pelaku UMKM.

Katanya, momentum pandemi covid-19 ini bisa dimanfaatkan sebaik mungkin untuk mencapai keadaan ekonomi yang baik untuk kedepannya.

"Kita hanya punya waktu untuk Juli, Agustus, dan September, kalau kita mengungkit ini insya Allah nanti di kuartal IV lebih mudah, dan  tahun depan kita akan jauh lebih mudah," pungkasnya.   

Dapat Bantuan Modal, Jokowi Minta Pedagang Tak Pakai untuk Beli HP dan Pulsa

Presiden Joko Widodo berbincang dengan asosiasi pengusaha mikro, kecil dan menengah di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (18/6/2019). Jokowi mengatakan, pelaku UMKM di Indonesia memiliki kesempatan yang masih sangat longgar untuk mengembangkan usaha. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Presiden Joko Widodo berbincang dengan asosiasi pengusaha mikro, kecil dan menengah di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (18/6/2019). Jokowi mengatakan, pelaku UMKM di Indonesia memiliki kesempatan yang masih sangat longgar untuk mengembangkan usaha. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta para pedagang kecil dan mikro untuk memanfaatkan bantuan modal kerja guna menambah modal usaha atau ekspansi, serta tidak menggunakan bantuan untuk keinginan yang tidak diperlukan seperti telepon genggam (handphone) atau pulsa.

"Jangan sekali-kali tambahan modal kerja ini dipake untuk beli Hp (Handphone), atau beli pulsa, hati hati. Saya ikuti lho ini. Harus dipake betul-betul untuk tambahan modal kerja," kata Presiden kepada para pedagang kecil dan mikro yang diundang ke Istana Merdeka, Jakarta, dikutip dari Antara, Selasa (21/7/2020).

Presiden mengatakan akan terus memantau efektivitas dari penyaluran bantuan modal kerja sebesar Rp2,4 juta kepada pedagang kecil dan mikro. Total, Presiden akan memberikan bantuan modal kerja kepada 12 juta pedagang kecil dan mikro di Tanah Air.

Dia meminta agar para pedagang asongan, pedagang kaki lima hingga pedagang skala produksi rumahan, bisa menggunakan bantuan modal kerja itu untuk menambah ragam dan ketersediaan barang-barang yang akan dijual. Presiden Jokowi mencontohkan pedagang bahan pokok seperti tahu dan tempe, bisa menambah barang jualan dengan telur.

"Kalau yang usahanya kelontong di rumah ya mestinya nantinya ada tambahan barang-barang tambahan yang ada di warung," ujar mantan Wali Kota Solo itu.

Jokowi juga memotivasi pelaku usaha kecil dan mikro agar tidak patah semangat dalam menghadapi tekanan pandemi COVID-19.

"Ini bukan hanya di Indonesia, tapi di 215 negara di dunia. Alhamdulillah kita masih bisa berjualan meski omzetnya turun. Ini situasi yang kita hadapi. Saya minta tetap bekerja keras, minta berusaha keras agar omzetnya ini sedikit demi sedikit bisa dinaikan," ujar dia. 

Pendapatan Turun

Pengunjung melihat kain selama pameran Karya Kreatif Indonesia (KKI) di Jakarta, Jumat (12/7/2019). Pameran KKI 2019 ini berlangsung selama 3 hari menampilkan produk-produk UMKM RI mulai dari kain, pakaian, tas, hingga berbagai kuliner seperti kopi buatan anak negeri. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Pengunjung melihat kain selama pameran Karya Kreatif Indonesia (KKI) di Jakarta, Jumat (12/7/2019). Pameran KKI 2019 ini berlangsung selama 3 hari menampilkan produk-produk UMKM RI mulai dari kain, pakaian, tas, hingga berbagai kuliner seperti kopi buatan anak negeri. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Dia mengetahui sejumlah pelaku usaha kecil dan mikro merasakan penurunan pendapatan atau omzet secara drastis bahkan hingga 50 persen akibat pandemi COVID-19.

"Situasi saat ini bukan normal yang biasanya sehari-hari bisa Rp600 ribu hingga Rp800 ribu, tapi sekarang hanya Rp250 ribu atau lebih kecil dari itu. Semuanya merasakan. Ini tidak hanya terjadi di usaha kecil, tapi usaha menengah kena, usaha gede juga kena," ujar Mantan Wali Kota Solo itu.

Penyelamatan usaha kecil dan mikro memang menjadi salah satu fokus Presiden Jokowi di tengah pandemi COVID-19. Dalam rapat terbatas di Juni 2020 lalu, dia meminta jajarannya segera merealisasikan stimulus di bidang ekonomi agar dapat langsung dirasakan manfaatnya oleh pelaku usaha kecil.

Pemerintah menyiapkan dana sebesar Rp695,2 triliun untuk menangani pandemi virus Corona baru dan dampak yang menyertainya, sebagaimana yang tertuang dalam program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: