Selasa, 03 November 2020

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Ikut Peraturan, Nissan Setop Jualan Mobil Bensin pada 2025

Posted: 03 Nov 2020 10:02 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Nissan memiliki rencana besar pada 2025, yaitu berhenti untuk menjual mobil konvensional di Cina. Hal tersebut, menyusul pengumuman Beijing, untuk menghentikan mobil bertenaga bensi dan diesel pada 2035.

Melansir Petrolplaza dari Asia Nikkei, Nissan akan mengganti mobil bermesin konvensional dengan listrik penuh dan hibrida. Langkah tersebut, untuk menyelaraskan dengan peraturan di pasar otomotif terbesar di dunia tersebut yang hanya menjual kendaraan ramah lingkungan.

Nissan akan memperkenalkan sembilan model baru di Cina pada 2025, yang sepenuhnya bertenologi listrik dan hybrid.

Selain itu, Nissan akan meningkatkan rasio penjualan kendaraan listrik dari 2 persen pada 2018 menjadi 23 persen pada 2023. Target ini cukup terbuka lebar, mengingat strategi penjualan dalam lima tahun ke depan akan fokus untuk kendaraan rendah emisi.

Sebagai bagian dari tujuan Cina untuk membuat semua kendaraan baru yang diproduksi pada 2035 adalah ramah lingkungan, pemerintah menyatakan bahwa setengah dari kendaraan tersebut akan menghasilkan nol emisi, dan separuhnya lainnya akan menjadi kendaraan hibrida listrik atau gas.

Sebagai informasi, Beijing berharap dapat mendorong mobil dengan karbon yang lebih kecil, menggunakan kendaraan hibrida. Pasalnya, marjin untuk mobil ini lebih menguntungkan dibanding mobil listrik penuh.

 

Konsumen Nissan Kicks Mulai Terima Pesanannya

Konsumen Nissan Kicks mulai terima pesanannya. Seremoni penyerahan unit Nissan Kicks kepada konsumen dilakukan di salah satu dealer Nissan di kawasan Jakarta Selatan.

Unit Kicks e-Power tersebut diserahkan kepada pelanggan pertama di Indonesia secara simbolis, kepada Yuriadi Sulastomo di Jakarta.

 

Kicks e-Power

Yuriadi mengaku langsung tertarik begitu mengetahui kabar soal akan diluncurkannya Kicks e-Power di Indonesia. Langsung dirinya mendaftarkan diri untuk test drive langsung Kicks e-Power.

"Sensasi berkendaranya belum pernah saya rasakan; saya kagum dengan mobil ini. Karena saya sudah tidak sabar untuk menjelajahi lebih banyak jalan dengan mobil ini, saya langsung membelinya," kata Yuriadi, yang membeli Kicks e-Power dari dealer Nissan TB. Simatupang, Jakarta Selatan.

Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19

Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Fokus : Nasib Korban Banjir Pasuruan

Posted: 03 Nov 2020 10:02 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Perbarui informasi Anda pada Fokus edisi (4/11) dengan tema menarik di antaranya, Nasib Korban Banjir Pasuruan, Ember Bekas Jadi Tempat Cuci Tangan, Sensasi Bebek Peking Goreng.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jokowi Bakal ke Swiss Agar Indonesia Bisa Jadi Tuan Rumah Olimpiade 2023

Posted: 03 Nov 2020 10:01 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi disebut akan berkunjung ke Kantor Komite Olimpiade Internasional (IOC) di Swiss. Kunjungan tersebut untuk membantu proses agar Indonesia bisa menjadi tuan rumah Olimpiade 2032.

"Kami mohon kepada Bapak Presiden agar bisa berkunjung ke kantor IOC di Lausanne, Swiss dan Presiden setuju. Itu akan sangat membantu proses pencalonan kita sebagai tuan rumah olimpiade dan paralimpiade 2032," ujar Ketua Komite Olimpiade Nasional (NOC) Raja Sapta Oktohari usai rapat bersama Jokowi secara virtual, Rabu (4/11/2020).

Indonesia sendiri mendaftarkan diri menjadi tuan rumah Olimpiade 2032 pada 2018. Untuk menjadi tuan rumah, Indonesia harus bersaing dengan Australia, Jerman, Unifikasi Korea, RRT, Qatar, dan India.

Menurut Okto, Indonesia memiliki sejumlah keunggulan menjadi tuan rumah dibandingkan dengan negara lainnya, mulai dari, cuaca dan suhu yang relatif stabil hingga kondisi keamanan.

"Keunggulan yang dimiliki Indonesia yang cukup confident berkompetisi dengan negara-negara lain, mengingat keadaan cuaca maupun suhu yang relatif stabil di Indonesia, keamanan, keramahan, kuliner, keindahan, dan lain-lain menjadi pertimbangan utama," jelasnya.

Dia berharap Indonesia dapat terpilih menjadi tuan rumah Olimpiade 2032. Jika terpilih, Indonesia akan menjadi sejarah karena menjadi negara pertama di Asia Tenggara yang menjadi tuan rumah Olimpiade.

"Mudah-mudahan kita bisa dapatkan semua kepercayaan yang dimaksud dan kami memohon dukungan seluruh masyarakat Indonesia untuk bisa mendoakan dan berjuang bersama," kata Okto.

 

Modal Kesuksesan Asian Games 2018

Pemandangan menakjubkan saat pesta kembang api dalam pembukaan Asian Games 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (18/8). (Bola.com/Iqbal Ichsan)
Pemandangan menakjubkan saat pesta kembang api dalam pembukaan Asian Games 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (18/8). (Bola.com/Iqbal Ichsan)

Sebelumnya, Presiden Jokowi juga meyakini Indonesia mampu menjadi tuan rumah Olimpiade 2032. Kesuksesan Indonesia dalam menggelar Asian Games dan Asian Para Games 2018 dinilai menjadi modal utama.

"Ini membuka rasa percaya diri juga membuka mata dunia bahwa Indonesia mampu menjadi tuan rumah yang baik dalam event internasional," ucap Jokowi saat memimpin rapat terbatas

Adapun proses seleksi untuk menjadi tuan rumah akan dimulai paling lambat 2023. Sementara, penentuan negara yang terpilih menjadi tuan rumah Olimpiade 2032 ditetapkan pada 2024. Untuk itu, Jokowi meminta agar roadmap atau peta jalan terkait pencalonan menjadi tuan rumah Olimpiade segera dipersiapkan.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemain Among Us Segera Dapat Akun Permanen

Posted: 03 Nov 2020 10:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Among Us kini menjadi gim yang namanya booming di kalangan mobile gamers.

Bagi mereka yang tidak familiar, gim ini berkonsep serupa dengan mafia, di mana pemain harus berkeliling menyelesaikan tugas.

Pada saat yang bersamaan ada imposter alias penipu yang bersembunyi di tengah mereka dan akan membunuh pemain lain hingga mereka menang.

Tujuannya gim Among Us adalah menyimpulkan siapa imposter dan memilih mereka untuk keluar dari permainan.

Gim ini cukup cepat dan mudah dimainkan, salah satunya karena pemain tidak perlu membuat akun. Pengguna hanya perlu mengunduh gim dan mulai bermain.

Nah, pada Oktober lalu pengembang gim Among Us, InnerSloth, mengungkapkan pihaknya akan segera menghadirkan sistem akun permanen bagi tiap pengguna.

Bakal Hadir Desember Mendatang

Kekompakan pemain Among Us yang bikin user name kocak. (Sumber: Twitter/@txtdariamongus_)
Kekompakan pemain Among Us yang bikin user name kocak. (Sumber: Twitter/@txtdariamongus_)

Pada update terbaru, pengembang Among Us menyebut, mereka akan merilis sistem akun ini pada Desember mendatang.

"Akun akan memungkinkan pemain untuk melaporkan akun toxic atau bahkan yang diretas," kata InnerSloth dalam pernyataannya, seperti dikutip dari PC Gamers.

Lebih lanjut, InnerSloth juga menyebut awalnya mungkin kehadiran akun sulit dipahami, namun hal-hal seperti daftar teman akan mucul kemudian hari setelah peluncuran.

Perbaikan Lain di Among Us

Kekompakan pemain Among Us yang bikin user name kocak. (Sumber: Twitter/@txtdariamongus_)
Kekompakan pemain Among Us yang bikin user name kocak. (Sumber: Twitter/@txtdariamongus_)

Bicara soal kecurangan dan bugs, InnerSloth mengungkap, pihaknya akan terus meng-update server dan membersihkan bug.

Pengembang juga meyakinkan bahwa tiap ancaman yang dibuat dalam gim adalah palsu dan perangkat pengguna tetap aman.

Tidak hanya menghadirkan sistem akun, update besar lain yang tengah dikerjakan oleh pengembang Among Us adalah kehadiran lebih banyak terjemahan, lokalisasi konten, peningkatan dukungan bagi pengguna yang buta warna, hingga peta dengan tugas baru untuk diselesaikan para pemain.

(Tin/Isk)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ekonom: Jika Joe Biden Menang Pilpres AS, Perang Dagang Segera Berakhir

Posted: 03 Nov 2020 10:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pemilihan Presiden Amerika Serikat (AS) tengah berlangsung. Masyarakat, tidak hanya warga AS, seluruh dunia menanti-nanti apakah negeri Paman Sam memiliki presiden baru atau tetap dipimpin oleh Donald Trump.

Terdapat beberapa spekulasi soal kondisi ekonomi yang akan tercipta ketika salah satu calon presiden (capres) memenangkan kontestasi. Ekonom memprediksi jika capres Demokrat Joe Biden memenangkan Pilpres AS, maka perang dagang bisa segera berakhir.

"Kalau Biden yang menang, saya perkirakan pasar keuangan global dan Indonesia akan positif, karena ada keyakinan ketidakpastian dan perang dagang akan berakhir," ujar Direktur Riset Center of Reform on Economics (CORE) Piter Abdullah kepada Liputan6.com, Rabu (4/11/2020).

Piter menilai, Biden akan memberikan harapan kepastian pasar yang lebih baik. Selama ini, kebijakan Trump dinilai terlalu sering memunculkan gejolak. Biden dinilai akan lebih tenang dalam menentukan sikap diplomatik dan lebih predictable (dapat diprediksi) dalam merumuskan kebijakan.

Senada dengan Piter, Ekonom Institute for Development of Economics and Finance (INDEF) Bhima Yudhistira mengatakan, Biden lebih berpengalaman menjalin hubungan multilateral yang produktif yang terlihat pada era kepemimpinan Barack Obama.

"Jika Biden terpilih diperkirakan tensi perang dagang akan menurun. Trump dinilai menciptakan banyak ketidakpastian dalam ekonomi global," ujarnya saat dihubungi Liputan6.com secara terpisah.

Menurut Bhima, Biden diprediksi akan mengambil langkah yang lebih taktis untuk menghadapi China di Asia Tenggara khususnya pada masalah sengketa Laut China Selatan.

"Beda sekali, ya, dengan cara Trump yakni dengan melakukan seruan yang konfrontatif, misalnya yang dilakukan Mike Pompeo (Sekretaris Negara AS) beberapa waktu lalu, malah menambah runyam stabilitas politik di kawasan," tutur Bhima.

Kendati, Piter menambahkan, berakhirnya perang dagang tidak serta merta membawa dampak besar bagi ekonomi Indonesia.

"Meskipun untuk perekonomian Indonesia secara keseluruhan tidak akan terdampak signifikan, berakhirnya perang dagang bisa menjadi hal yang positif," jelas Piter.

Pilpres AS Berlangsung, Apa Dampaknya ke Indonesia?

Ilustrasi Pilpres AS 2020, Donald Trump Vs Joe Biden. (Liputan6.com/Abdillah)
Ilustrasi Pilpres AS 2020, Donald Trump Vs Joe Biden. (Liputan6.com/Abdillah)

Pemilihan Presiden (Pilpres) Amerika Serikat (AS) / Pilpres AS 2020 sedang berlangsung. Penghitungan suara saat ini tengah dilakukan, dan masyarakat menanti-nanti apakah Donald Trump atau Joe Biden yang akan jadi Presiden AS.

Banyak spekulasi yang tercipta soal pemimpin negeri Paman Sam ini, terutama dalam bidang ekonomi. Direktur Riset Center of Reform on Economic (CORE) Indonesia Piter Abdullah menyatakan, dampak Pilpres AS akan bergantung terhadap siapa calon presiden (capres) yang menang, namun secara umum, tidak berdampak besar bagi ekonomi Indonesia.

"Siapapun yang menang, efeknya ke pasar keuangan hanya temporer," kata Piter saat dihubungi Liputan6.com, Rabu (4/11/2020).

Menurut Piter, jika Trump yang menang, respons pasar keuangan global dan Indonesia akan negatif, tetapi secara keseluruhan dampaknya ke Indonesia tidak signifikan. "Tidak akan ada yang baru kepada perekonomian Indonesia," lanjutnya.

Namun jika Biden menang, lanjut Piter, diperkirakan tensi ekonomi politik di dunia akan mereda. Kebijakan Biden dinilai lebih bisa diprediksi sehingga tidak menimbulkan gejolak, berbeda dengan Trump yang 'berapi-api' dan konfrontatif saat menyikapi kasus ekonomi politik dunia.

Bahkan jika menang, Biden mungkin bisa mengakhiri perang dagang AS dengan China, yang selama ini menambah ketidakpastian ekonomi dunia.

"Meskipun untuk perekonomian Indonesia secara keseluruhan tidak akan terdampak signifikan, berakhirnya perang dagang bisa menjadi hal yang positif," jelas Piter.

Tetap saja, lanjut Piter, kondisi ekonomi dunia saat ini tidak hanya didasarkan pada faktor siapa yang menjadi Presiden AS saja. Apalagi saat pandemi Covid-19 belum mereda, tentu yang bisa mengembalikan gejolak ketidakpastian ekonomi ialah bagaimana pandemi bisa dituntaskan dengan segera.

"Dalam jangka waktu yang lebih panjang, perekonomian kita lebih dipengaruhi oleh kita sendiri, termasuk dipengaruhi bagaimana kita menanggulangi pandemi. Jangan berharap hasil pilpres AS akan mengubah total kebijakan AS dan berdampak luar biasa terhadap perekonomian global," tandas Piter. 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

3 Calon Pelatih MU Jika Solskjaer Dipecat Awal November 2020

Posted: 03 Nov 2020 10:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta- Manchester United (MU) masih belum juga stabil performanya hingga awal November ini. Setan Merah cemerlang di Liga Champions, namun terpuruk di arena Liga Inggris.

MU tersungkur di posisi 15 klasemen Liga Inggris. Mereka baru mendapatkan tujuh poin dari enam pertandingan yang sudah dilakoni sejauh ini.

Sedangkan di Liga Champions, MU sangat perkasa. Mereka memenangi dua laga awal melawan tim besar. MU menekuk Paris Saint Germain 2-1 dan mencukur Red Bull Leipzig lima gol tanpa balas.

Akhir pekan kemarin MU kalah 0-1 ketika menjamu rivalnya di Liga Inggris Arsenal. Gol tunggal dicetak Pierre Emerick Aubameyang lewat penalti.

Kekalahan dari Arsenal membuat posisi manajer Ole Gunnar Solskjaer mulai digoyang. Banyak yang meminta Solskjaer segera dipecat MU.

Mantan pemain MU Roy Keane bahkan memperkirakan Solskjaer akan dipecat dalam waktu dekat. "Ole akan kehilangan pekerjaannya," ujar Keane.

Jika Solskjaer diberhentikan MU pada November ini. Ada tiga kandidat terkuat penggantinya. Siapa saja? Simak di halaman berikutnya:

Mauricio Pochettino

Mauricio Pochettino (AFP Photo/Emmanuel Dunand)
Mauricio Pochettino (AFP Photo/Emmanuel Dunand)

Pochettino sebenarnya sudah lama dibidik MU. Setan Merah bahkan sudah naksir Pochettino sejak masih menjadi manajer Tottenham Hotspur.

Peluang merekrut Pochettino kini terbilang sangat besar. Pria Argentina itu sedang menganggur usai dipecat Tottenham. MU harus bersaing dengan Barcelona.

Pochettino konon juga ingin kembali melatih di Liga Inggris. Musim panas lalu, Pochettino sempat jual mahal kepada Juventus karena memprioritaskan kembali menunkangi klub Inggris.

Massimiliano Allegri

Massimiliano Allegri  (AFP/Isabella Bonotto)
Massimiliano Allegri (AFP/Isabella Bonotto)

Massimiliano Allegri juga sedang menganggur saat ini usai dilengserkan Juventus tahun lalu dan digantikan Maurizio Sarri. Allegri diketahui memang ingin berkarier di Inggris.

Allegri terus mengasah kemampuannya berbahasa Inggris. MU tertarik memakai jasa Allegri yang sukses membawa Juventus berjaya di kompetisi domestik.

Saingan MU untuk mendapatkan Allegri adalah Paris Saint Germain. Allegri dibidik menggantikan Thomas Tuchel.

Julian Nagelsmann

Ekspresi pelatih RB Leipzig, Julian Nagelsmann, saat melawan Paris Saint-Germain (PSG) pada laga semifinal Liga Champions di Stadion The Luz, Rabu (19/8/2020). PSG menang dengan skor 3-0. (David Ramos/Pool via AP)
Ekspresi pelatih RB Leipzig, Julian Nagelsmann, saat melawan Paris Saint-Germain (PSG) pada laga semifinal Liga Champions di Stadion The Luz, Rabu (19/8/2020). PSG menang dengan skor 3-0. (David Ramos/Pool via AP)

Julian Nagelsmann merupakan salah satu pelatih muda terbaik di dunia saat ini. Nagelsmann sukses membuat Leipzig membuat kejutan di Liga Champions musim lalu.

Nagelsmann dikenal mampu memaksimalkan pemain-pemain muda berbakat. Namun Nagelsmann baru memberikan kesan buruk. Leipzig dibantai MU 0-5 di Liga Champions.

Saksikan Video Menarik Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sri Mulyani: UU Cipta Kerja Untungkan Semua Rakyat

Posted: 03 Nov 2020 10:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati meyakini kehadiran Undang-Undang Cipta Kerja (UU Cipta Kerja) memberikan keuntungan bagi seluruh masyarakat di Tanah Air.

Sebab, kehadrian UU berisi 1.187 halam itu, mempu memperbaiki lingkungan usaha menjadi sangat efisien.

"Yang diuntungkan rakyat semuanya. Kemudian bisa mendapatkan lingkungan usaha yang mudah," kata dia dalam acara Simposium Nasional Keuangan Negara (SNKN) 2020, Rabu (4/11/2020).

Bendahara Negara itu menambahkan, dengan UU Citpa Kerja semuannya bisa menjadi inovatif, produktif, tanpa diberatkan oleh birokrasi dan regulasi.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo resmi meneken UU Cipta Kerja, Senin (2/11). Undang-undang Cipta Kerja diundangkan dalam nomor 11 tahun 2020. UU Cipta Kerja tersebut memuat 1.187 halaman dan sudah diunggah secara resmi dalam situs Setneg.go.id.

"Undang-Undang ini diselenggarakan berdasarkan asas: a. pemerataan hak; b. kepastian hukum; c. kemudahan berusaha; d. kebersamaan; dan e. kemandirian," pada Bab II Pasal 2 dalam UU Cipta Kerja dikutip Merdeka.com, Senin (2/11).

Undang-undang tersebut juga berdasarkan penyelenggaraan Cipta Kerja dilaksanakan berdasarkan asas lain sesuai dengan bidang hukum yang diatur dalam undang-undang yang bersangkutan.

"Undang-Undang ini dibentuk dengan tujuan menciptakan dan meningkatkan lapangan kerja dengan memberikan kemudahan, pelindungan, dan pemberdayaan terhadap koperasi dan UMK-M serta industri dan perdagangan nasional sebagai upaya untuk dapat menyerap tenaga kerja Indonesia yang seluas-luasnya dengan tetap memperhatikan keseimbangan dan kemajuan antardaerah dalam kesatuan ekonomi nasional," dalam pasal 3.

 

Menjamin Peroleh Pekerjaan

Menteri Keuangan Sri Mulyani saat konferensi pers APBN KiTa Edisi Feb 2019 di Jakarta, Rabu (20/2). Kemenkeu mencatat defisit APBN pada Januari 2019 mencapai Rp45,8 triliun atau 0,28 persen dari PDB. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Menteri Keuangan Sri Mulyani saat konferensi pers APBN KiTa Edisi Feb 2019 di Jakarta, Rabu (20/2). Kemenkeu mencatat defisit APBN pada Januari 2019 mencapai Rp45,8 triliun atau 0,28 persen dari PDB. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Kemudian Undang-undang tersebut juga menjamin setiap warga negara memperoleh pekerjaan, serta mendapat imbalan dan perlakuan yang adil dan layak dalam hubungan kerja.

Selanjutnya melakukan penyesuaian berbagai aspek pengaturan yang berkaitan dengan keberpihakan, penguatan, dan perlindungan bagi koperasi dan UMK-M serta industri nasional.

"Melakukan penyesuaian berbagai aspek pengaturan yang berkaitan dengan peningkatan ekosistem investasi, kemudahan dan percepatan proyek strategis nasional yang berorientasi pada kepentingan nasional yang berlandaskan pada ilmu pengetahuan dan teknologi nasional dengan berpedoman pada haluan ideologi Pancasila," pada pasal 3 poin d

Dwi Aditya Putra

Merdeka.com

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Roadmap Vaksinasi COVID-19 Tahap Finalisasi, Simak Cakupan Isinya

Posted: 03 Nov 2020 10:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Wiku Adisasmito mengungkapkan, peta jalan (roadmap) vaksinasi COVID-19 kini dalam tahap finalisasi. Cakupan isi roadmap tersebut dibuat berdasarkan sejumlah pertimbangan dan kajian.

"Roadmap sudah dalam tahap finalisasi mencakup kandidat vaksin dan penyusunan tahapan prioritas penerima vaksin dengan berbagai pertimbangan, seperti ketersediaan vaksin, jumlah penduduk, wilayah risiko," ungkap Wiku saat konferensi pers di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa (3/11/2020).

"Kemudian tahapan pemakaian dan indeks pemakaian. Selain itu, roadmap yang disusun mencakup perkiraan skema platform vaksin COVID-19 dan sasaran klaster kelompok, estimasi kebutuhan, dan rencana pemberian vaksin."

Demi mencapai efektivitas vaksinasi yang maksimal, lanjut Wiku, roadmap yang disusun juga memerhatikan ketersediaan rantai dingin (cold chain) dan kapasitas sumber daya manusia (SDM).

"SDM ini melibatkan beberapa jenis tenaga kesehatan. Termasuk vaksinator jejaring layanan untuk menjamin alur distribusi (vaksin COVID-19) juga telah disusun dengan melibatkan lintas sektor," lanjutnya.

 

 

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Pastikan Keamanan dan Mekanisme Penyuntikan

Petugas kesehatan mengecek pasein saat simulasi vaksin COVID-19 di Puskesmas Tapos, Depok, Jawa Barat, Kamis (22/10/2020). Pemkot Depok menggelar simulasi vaksin COVID-19 dalam rangka persiapan vaksinasi yang rencananya akan dilaksanakan bulan November 2020. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Petugas kesehatan mengecek pasein saat simulasi vaksin COVID-19 di Puskesmas Tapos, Depok, Jawa Barat, Kamis (22/10/2020). Pemkot Depok menggelar simulasi vaksin COVID-19 dalam rangka persiapan vaksinasi yang rencananya akan dilaksanakan bulan November 2020. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Dalam pembuatan roadmap vaksinasi COVID-19, Pemerintah juga mengkaji hal-hal penting lainnya yang tidak boleh terlewatkan dalam persiapan vaksinasi secara nasional.

"Tentunya, memastikan keamanan, ketersediaan serta mekanisme penyuntikan vaksin dengan melibatkan berbagai elemen, baik lintas kementerian dan lembaga," tambah Wiku.

Selagi menunggu vaksin, Wiku mengimbau masyarakat harus tetap mematuhi protokol kesehatan.

"Kehadiran vaksin adalah angin segar untuk kita semua, tapi hingga vaksin siap, bahkan vaksin sudah ada, masyarakat dan Pemerintah harus selalu mematuhi protokol kesehatan 3M, yaitu memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan dengan sabun. Ini sebagai upaya pencegahan utama," imbuhnya.

Infografis Protokol Kesehatan Vaksin Terbaik

Infografis Protokol Kesehatan Vaksin Terbaik (Liputan6.com/Triyasni)
Infografis Protokol Kesehatan Vaksin Terbaik (Liputan6.com/Triyasni)

Saksikan Video Menarik Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ikuti Google Maps, 2 Gadis Ini Malah Nyasar ke Jembatan Ekstrem

Posted: 03 Nov 2020 10:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Ketika bepergian, tak sedikit dari kita yang mengandalkan Google Maps sebagai penunjuk arah. Dengan Google Maps, Anda hanya perlu memasukkan alamat tujuan dan kemudian tinggal mengikuti setiap arah yang diberikan.

Namun, ada baiknya Anda juga berhati-hati ketika menggunakan aplikasi ini. Pasalnya Google Maps tak jarang membuat orang melewati jalan pintas.

Jalan pintas tersebut seringkali membuat pengguna Google Maps justru nyasar bahkan hingga ke tempat ekstrem.

Hal ini seperti yang baru saja dialami oleh pengguna Tiktok @uncayy dan seorang temannya.

Nyasar ke Jalan Ekstrem

foto: Tiktok @uncayy
foto: Tiktok @uncayy

Pada video yang diunggahnya di Tiktok Sabtu, 31 Oktober lalu, gadis itu membagikan pengalamannya dibawa ke jalan pintas ketika menggunakan Google Maps.

Saat itu dia dan sahabatnya berniat mengunjungi sebuah curug di kawasan Bogor. Namun, siapa sangka kedua gadis itu justru harus melewati jalan ekstrem untuk menuju ke sana.

Harus Melewati Jembatan

foto: Tiktok @uncayy
foto: Tiktok @uncayy

Dari video unggahannya terlihat bahwa Google Maps mengarahkan dua gadis itu untuk melewati jembatan yang di tengahnya terdapat pipa raksasa. Sementara di bagian bawah jembatan itu terdapat sungai dengan arus yang sangat deras.

Tentu saja bukan hal yang mudah untuk melewati jembatan tersebut lantaran pemilik Tiktok itu harus melewatinya sambil mengendarai motor.

Viral

"Jalan pintas sih jalan pintas, tapi enggak gini juga," tulis akun tersebut.

Unggahan itu rupanya langsung mencuri perhatian warganet. Hingga kini video tersebut telah ditonton lebih dari 500 ribu kali.

@uncayy

jalan pintas sih jalan pintas , tapi ga gini juga 😢😭😂😂 #GoyangKelapa #googlemaps #fyp #fypシ #enaknyakemana #xyzbca

♬ Dominique Koplo - yofve squidward

Banyak Warganet Mengalami Hal Serupa

Rupanya tak sedikit warganet yang mengalami hal serupa ketika menggunakan Google Maps. Mereka pun membagikan pengalaman serupa melalui komentar.

"Jadi inget dulu pernah dibawa nyasar sama Google Maps ke kolong jembatan gitu, padahal lagi bawa mobil," komentar akun @ti.kung_. 

"Gw kira gw doang yang disasarin sampe jembatan ini sama Google Maps," timpal akun @agus_azzarnuji.

"Dan gw juga baru kemaren dikerjain Google Maps," kata akun @inntannsari. 

"Ge pernah disuruh lewat sawah orang sama Google Maps, luar biasa," ujar @sintiatriw. 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ratu Felisha Digugat Cerai Suami

Posted: 03 Nov 2020 10:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Kabar mengejutkan datang dari artis cantik Ratu Felisha. Dirinya digugat cerai suaminya Ari Pujianto ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan. 

Gugatan cerai dilayangkan Ari Pujianto ke Ratu Felisha pada 2 November 2020. Gugatan tersebut terdaftar dengan nomor 3788/Pdt.G/2020/PA.JS.

"Pemohon (Ari Pujianto) telah mengajukan permohonan perceraian dalam hal ini menggugat Ratu Felisha Renatya," ujar Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Taslimah dalam keterangannya kepada wartawan, Rabu (4/11/2020)

 

Alasan

7 Potret Transformasi Ratu Felisha dari Awal Karier Hingga Sekarang  (sumber: KapanLagi.com)
7 Potret Transformasi Ratu Felisha dari Awal Karier Hingga Sekarang (sumber: KapanLagi.com)

Saat disinggung mengenai alasan perceraian yang digugat, Taslimah tidak ingin mengungkapkannya. Baginya, itu semua sudah masuk dalam pokok materi perkara.

 

Materi Pokok

7 Potret Transformasi Ratu Felisha dari Awal Karier Hingga Sekarang (sumber: KapanLagi.com)
7 Potret Transformasi Ratu Felisha dari Awal Karier Hingga Sekarang (sumber: KapanLagi.com)

"Itu sudah masuk materi pokok. Kami tidak bisa menyampaikan," ujar Taslimah.

 

Pernikahan Kedua

Ratu Felisha menikah dengan Ari Pujianto pada 30 April 2016. Ratu Felisha menikah untuk yang kedua kalinya. Sebelumnya, Ratu Felisha pernah menikah  dengan Franciscus Emmanuel bin Korsten George alias Jules Korsten pada 24 Desember 2008. Tapi rumah tangga mereka berakhir di Januari 2012.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Australia Empat Hari Nol Kasus COVID-19, Warga Penuhi Pantai

Posted: 03 Nov 2020 10:00 PM PST

Wisatawan berjemur saat menikmati cuaca hangat di Pantai St Kilda Melbourne, Australia, Selasa (3/11/2020). Negara bagian Victoria di Australia mencatat nol kasus penularan COVID-19 selama empat hari berturut-turut setelah berjuang melawan gelombang kedua wabah pandemi. (AFP/William West)
Wisatawan berjemur saat menikmati cuaca hangat di Pantai St Kilda Melbourne, Australia, Selasa (3/11/2020). Negara bagian Victoria di Australia mencatat nol kasus penularan COVID-19 selama empat hari berturut-turut setelah berjuang melawan gelombang kedua wabah pandemi. (AFP/William West)

Wisatawan berjemur saat menikmati cuaca hangat di Pantai St Kilda Melbourne, Australia, Selasa (3/11/2020). Negara bagian Victoria di Australia mencatat nol kasus penularan COVID-19 selama empat hari berturut-turut setelah berjuang melawan gelombang kedua wabah pandemi. (AFP/William West)

Petugas keamanan berpatroli di Pantai St Kilda Melbourne, Australia (3/11/2020). Negara bagian Victoria di Australia mencatat nol kasus penularan virus corona (Covid-19) selama empat hari berturut-turut setelah berjuang melawan gelombang kedua wabah pandemi. (AFP/William West)
Petugas keamanan berpatroli di Pantai St Kilda Melbourne, Australia (3/11/2020). Negara bagian Victoria di Australia mencatat nol kasus penularan virus corona (Covid-19) selama empat hari berturut-turut setelah berjuang melawan gelombang kedua wabah pandemi. (AFP/William West)

Petugas keamanan berpatroli di Pantai St Kilda Melbourne, Australia (3/11/2020). Negara bagian Victoria di Australia mencatat nol kasus penularan virus corona (Covid-19) selama empat hari berturut-turut setelah berjuang melawan gelombang kedua wabah pandemi. (AFP/William West)

Wisatawan berjemur saat menikmati cuaca hangat di Pantai St Kilda Melbourne, Australia, Selasa (3/11/2020). Negara bagian Victoria di Australia mencatat nol kasus penularan COVID-19 selama empat hari berturut-turut setelah berjuang melawan gelombang kedua wabah pandemi. (AFP/William West)
Wisatawan berjemur saat menikmati cuaca hangat di Pantai St Kilda Melbourne, Australia, Selasa (3/11/2020). Negara bagian Victoria di Australia mencatat nol kasus penularan COVID-19 selama empat hari berturut-turut setelah berjuang melawan gelombang kedua wabah pandemi. (AFP/William West)

Wisatawan berjemur saat menikmati cuaca hangat di Pantai St Kilda Melbourne, Australia, Selasa (3/11/2020). Negara bagian Victoria di Australia mencatat nol kasus penularan COVID-19 selama empat hari berturut-turut setelah berjuang melawan gelombang kedua wabah pandemi. (AFP/William West)

Wisatawan berjemur saat menikmati cuaca hangat di Pantai St Kilda Melbourne, Australia, Selasa (3/11/2020). Negara bagian Victoria di Australia mencatat nol kasus penularan COVID-19 selama empat hari berturut-turut setelah berjuang melawan gelombang kedua wabah pandemi. (AFP/William West)
Wisatawan berjemur saat menikmati cuaca hangat di Pantai St Kilda Melbourne, Australia, Selasa (3/11/2020). Negara bagian Victoria di Australia mencatat nol kasus penularan COVID-19 selama empat hari berturut-turut setelah berjuang melawan gelombang kedua wabah pandemi. (AFP/William West)

Wisatawan berjemur saat menikmati cuaca hangat di Pantai St Kilda Melbourne, Australia, Selasa (3/11/2020). Negara bagian Victoria di Australia mencatat nol kasus penularan COVID-19 selama empat hari berturut-turut setelah berjuang melawan gelombang kedua wabah pandemi. (AFP/William West)

Wisatawan berjemur saat menikmati cuaca hangat di Pantai St Kilda Melbourne, Australia, Selasa (3/11/2020). Negara bagian Victoria di Australia mencatat nol kasus penularan COVID-19 selama empat hari berturut-turut setelah berjuang melawan gelombang kedua wabah pandemi. (AFP/William West)
Wisatawan berjemur saat menikmati cuaca hangat di Pantai St Kilda Melbourne, Australia, Selasa (3/11/2020). Negara bagian Victoria di Australia mencatat nol kasus penularan COVID-19 selama empat hari berturut-turut setelah berjuang melawan gelombang kedua wabah pandemi. (AFP/William West)

Wisatawan berjemur saat menikmati cuaca hangat di Pantai St Kilda Melbourne, Australia, Selasa (3/11/2020). Negara bagian Victoria di Australia mencatat nol kasus penularan COVID-19 selama empat hari berturut-turut setelah berjuang melawan gelombang kedua wabah pandemi. (AFP/William West)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

8 Manfaat Hidup Rukun, Pahami Pengertian dan Bentuknya

Posted: 03 Nov 2020 10:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Manfaat hidup rukun tentunya ada banyak. Hidup rukun antar masyarakat akan membuat hubungan antar masyarakat menjadi harmonis. Hidup rukun yang tercipta antar masyarakat dapat memunculkan bahkan meningkatkan rasa saling memiliki satu sama lainnya. 

Manfaat hidup rukun yang tercipta di lingkungan masyarakat, ataupun lingkup kecilnya yakni keluarga membuat hubungan satu sama lainnya menjadi lebih harmonis. Manusia sendiri merupakan makhluk sosial yang saling membutuhkan bantuan baik dari keluarga dan juga masyarakat itu sendiri.

Manusia adalah makhluk sosial yang tidak bisa hidup sendiri dan pasti membutuhkan bantuan dari masyarakat ataupun keluarga ketika tengah dihadapi masalah. Selain itu, manusia tentunya membutuhkan ruang untuk membagi cerita terkait kesedihan ataupun kebahagiaan yang tengah dialami. Oleh sebab itu manfaat hidup rukun dapat membantu satu sama lainnya dalam setiap kondisi.

Selain mengetahui manfaat hidup rukun, hidup rukun sendiri memiliki beberapa bentuk yang juga perlu untuk dipahami. Tak hanya di lingkungan masyarakat, hidup rukun juga memiliki tingkatannya masing-masing.

Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber tentang manfaat hidup rukun, pengertian dan bentuknya yang perlu untuk dipahami, Rabu (4/11/2020).

Pengertian Hidup Rukun

Jelaskan Pengertian Gotong Royong. (Sumber: Pixabay)
Jelaskan Pengertian Gotong Royong. (Sumber: Pixabay)

Sebelum menelaah lebih jauh tentang manfaat hidup rukun hingga bentuk-bentuknya, penting untuk kamu memahami pengertian dari hidup rukun itu sendiri. Hidup rukun adalah hidup yang saling hormat menghormati dan saling menyanyangi di antara sesama manusia. Hal ini dapat ditunjukan dari perilaku manusia itu sendiri terhadap manusia lainnya.

Kondisi kehidupan yang rukun akan tampak saling bahu membahu, saling tolong menolong, menjauhi perselisihan, menjauhi pertikaian. Kehidupan masyarakat penuh kedamaian dan ketentraman. Jika hidup rukun ini sudah tercipta dalam lingkungan masyarakat tentunya hubungan antar masyarakat terlihat damai dan sudah seperti keluarga sendiri.

Hidup rukun yang tercipta tentunya membuat kehidupan masyarakat menjadi tentram dan damai karena antar masyarakat saling memahami.

Manfaat Hidup Rukun

Ilustrasi Hubungan Tali Silaturahmi Credit: freepik.com
Ilustrasi Hubungan Tali Silaturahmi Credit: freepik.com

Ada beberapa manfaat hidup rukun yang didapatkan dan dirasakan oleh masyarakat jika hidup rukun ini tercipta.

1. Menghasilkan Komunikasi yang Baik

Manfaat hidup rukun yang pertama yakni menghasilkan komunikasi yang baik. Kerukunan di dalam suatu keluarga maupun masyarakat sendiri bisa dibangun secara sederhana yaitu dengan komunikasi yang baik, untuk menjaga hubungan kekeluargaan. Komunikasi yang baik akan menghindari adanya pertengkaran. Pertengkaran sendiri merupakan suatu hal yang sangat tidak nyaman untuk semua pihak terutama, jika itu terjadi dalam keluarga dan masyarakat.

Oleh sebab itu penting untuk menjaga komunikasi antar masyarakat agar terciptanya saling memahami. Menjaga lisan juga sangat penting agar tidak timbul rasa sakit hati diantara masyarakat. Lisan kerap menjadi salah satu timbulnya perselisihan.

2. Keadaan Lebih Aman

Manfaat hidup rukun yang selanjutnya yakni terciptanya keadaan yang lebih aman dan tentram antar masyarakat. Apabila hidup rukun dan saling memahami antar masyarakat sudah tercipta, tentunya akan membuat keadaan menjadi lebih aman dan tentram karena tidak adanya pertengkaran.

Jika kita hidup menjaga hubungan baik, tentu saja tidak ada ancaman dari pihak lain. Hal tersebut karena hubungan baik itu sendiri akan memberikan dampak yang sangat positif di dalam kehidupan bermasyarakat.

3. Mempererat Tali Persatuan

Manfaat hidup rukun yang selanjutnya yakni mempererat tali persatuan. Hidup rukun yang sudah tercipta tentunya membuat satu dengan yang lainnya merasa saling memiliki. Hal tersebutlah yang kemudian mempererat tali persatuan itu sendiri. Manfaat hidup rukun akan memperkokoh hubungan dan juga kesatuan antar masyarakat. Hidup dengan tentram bersama keluarga dan juga masyarakat tentu saja akan memberikan banyak manfaat dan juga kebahagiaan.

4. Kehidupan Lebih Harmonis

Manfaat hidup rukun selanjutnya yakni menciptakan kehidupan yang lebih harmonis. Hidup rukun dalam menjalani kehidupan akan membuat keadaan menjadi lebih harmonis. Hubungan keluarga dan juga masyarakat yang baik tentu saja nantinya akan memberikan hasil yang sangat baik, sehingga jika suatu saat menghadapi masalah keluarga akan sangat senang untuk membantunya.

semua orang akan memiliki kesadaran untuk membantu orang lain jika hubungan komunikasi yang sudah baik dan juga kehidupan harmonis baik dengan keluarga maupun masyarakat.

Manfaat Hidup Rukun

Ilustrasi Toleransi. (Bola.com/Pixabay)
Ilustrasi Toleransi. (Bola.com/Pixabay)

5. Menghindari Perselisihan

Manfaat hidup rukun yang selanjutnya yakni menghindari perselisihan. Kehidupan yang rukun dalam keluarga dan bermasyarakat akan menghindari perselisihan. Perselisihan pada dasarnya dimulai dari kesalahpahaman antar keluarga maupun masyarakat sehingga nantinya akan menimbulkan komunikasi yang tidak baik, yang menjadi penyebab munculnya perselisihan. Jika ini sudah terjadi, maka nantinya kehidupan pun menjadi kurang rukun sehingga jika terdapat suatu masalah kecil akan menjadi besar.

Oleh sebab itu penting untuk menjaga komunikasi dan menciptakan hidup rukun agar terhindar dari perselisihan yang dapat menyebabkan perpecahan dalam keluarga ataupun bermasyarakat.

6. Memiliki Banyak Teman

Manfaat hidup rukun berikutnya yakni membuat seseorang akan memiliki banyak teman dan relasi. Teman yang baik tentunya akan membantu kamu ketika sedang dalam kesusahan. Hubungan yang damai ini, menciptakan suasana keakraban dengan siapapun, sehingga akan mudah memiliki teman.

Kerukunan sendiri merupakan salah satu perilaku yang mana mencerminkan tentang adanya saling pengertian agar nantinya tercipta perdamaian, persaudaraan dan juga persahabatan. Dengan demikian hal ini akan memberikan kesan yang lebih baik di dalam suatu keluarga serta masyarakat itu sendiri.

7. Menciptakan Kemakmuran

Manfaat hidup rukun berikutya yakni dapat menciptakan kemakmuran. Baik itu kemakmuran untuk diri sendiri, orang lain, dan lain sebagainya. Hal tersebut karena mereka akan fokus pada pembenahan serta juga perbaikan-perbaikan yang akan terus menerus supaya kehidupan ini lebih baik dan juga sejahtera. Tidak terfokus pada kesalahan ataupun kekurangan tanpa memberikan solusi yang menyelesaikan suatu masalah.

8. Menghargai Perbedaan

Manfaat hidup rukun selanjutnya yakni membuat seseorang lebih menghargai perbedaan. Setiap kehidupan bermasyarakat tentunya akan terlihat adanya perbedaan. Perbedaan tersebut dapat timbul dari banyak sisi, namun apapun perbedaan itu setiap orang harus menghargai adanya perbedaan itu tanpa membeda-bedakan dengan yang lainnya. Apabila kerukunan dalam masyarakat sudah tercipta tentunya akan membuat satu sama lainnya menghargai perbedaan tersebut.

Nilai-nilai Hidup Rukun

Ilustrasi Toleransi. (Bola.com/Pixabay)
Ilustrasi Toleransi. (Bola.com/Pixabay)

Setelah menelaah tentang pengertian hingga manfaat hidup rukun itu sendiri, berikut ini ulasan mengenai nilai-nilai yang tercipta dari hidup rukun tersebut.

1. Kebersamaan

Nilai kebersemaan akan terlihat sangat jelas hal tersebut dapat dilihat dari kekompakan dalam bertindak antara tiap tiap individu dengan individu yang lain. Adanya rasa saling memiliki dan juga rasa saling senasib sepenanggunan.

2. Kekuatan

Nilai hidup rukun selanjutnya yakni kekuatan. Hidup rukun akan memperlihatkan nilai kekuatan yang sangat besar. Bersatunya dua atau lebih komponen akan membuat kekuatan yang besar. 

3. Toleransi Tinggi

Nilai hidup rukun berikutnya yakni terciptanya toleransi yang tinggi. Menunjukkan toleransi tinggi akan membuat seseorang memahami tiap-tiap perbedaan dari tiap individu tentu hal tersebut akan memiliki perbedaan kepribadian unik. Hal ini akan membuat kita tidak akan memandang suatu perbedaan.

4. Persatuan

Mununjukkan nilai persatuan serta kesatuan yang kuat di antara komponen-komponen yang terdapat di dalamnya. Nilai persatuan dan juga kesatuan ini tentu menjadikan jati diri masyarakat dan bangsa.

5. Asah, Asih, Asuh

Nilai hidup rukun selanjutnya yakni asah, asih, dan asuh. Nilai asah, asih, dan asuh tersebut akan tercipta dengan sendirinya karena setiap individu akan merasa saling membutuhkan antara satu dengan yang lain.  Saling dapat mengasuh dan mengkoreksi di antara individu.

Bentuk-bentuk Hidup Rukun

Ilustrasi Toleransi Terhadap Sesama Credit: unsplash.com/KylieLugo
Ilustrasi Toleransi Terhadap Sesama Credit: unsplash.com/KylieLugo

1. Rukun Keluarga

Bentuk hidup rukun yang pertama yakni kerukunan dalam keluarga. Rukun keluarga ini yang menjadi pondasi dasar untuk bentuk kerukunan-kerukunan lainnya yang lebih besar. Hubungan antara ayah dan ibu yang harmonis, saling menghargai, saling memahami, saling melengkapi merupakan bentuk rukun keluarga. 

2. Rukun Tertangga

Bentuk hidup rukun selanjutnya yakni rukun tetangga. Rukun tetangga ini juga sebagai dasar pembentukan kerukunan berskala besar selanjutnya. Kerukunan tetangga bisa dilihat dari hubungan saling menghormati antara tetangga satu dengan lainnya. 

3. Rukun Warga

Tingkatan bentuk hidup rukun ini tentunya akan membantu kamu lebih memahami tentang makna hidup rukun itu sendiri. Adanya kerukunan antar tetangga yang kuat akan membentuk kerukunan warga. Hubungan antar warga masih terjalin kuat sehingga kerukunan yang tercipta juga kuat. 

4. Rukun Desa

Apabila hidup rukun antar desa sudah tercipta tentunya akan membuat antar desa atau kampung bisa saling menghormati dan saling tenggang rasa. Dengan demikian, jauh dari kasus tawuran antar kampung, misalnya.

5. Rukun Sekolah

Kerukunan yang tercipta karena adanya kesamaan visi misi dalam hal pendidikan. Dengan adanya hubungan yang saling harmonis dan saling mendukung menjadikan visi dan misi institusi sekolah bisa tercipta.

6. Rukun Tempat Kerja

Kerukunan yang tercipta di tempat kerja tentunya akan membuat seseorang merasa nyaman di tempat kerjanya. Bentuk rukun ini juga tercipta karena adanya kesamaan visi dan misi di tempat kerja. Saling kerja sama yang baik dibutuhkan supaya mencapai tujuan perusahaan. Salah satu cara untuk mencapai tujuannya yaitu dengan terciptanya kerukunan antar individu yang ada  di dalamnya.

7. Rukun Alam

Bentuk hidup rukun selanjutnya yakni rukun alam. Bila ada kerukunan yang baik antara manusia dengan alam akan tercipta lingkungan dan ekosistem yang sehat.

8. Rukun Beragama

Bentuk kerukunan hidup beragama tak hanya untuk yang seiman saja, tapi juga yang memiliki keyakinan lain. Saling memahami perbedaan agama dan keyakinan merupakan pondasi dasar hidup rukun beragama. Sikap toleransi dengan agama dan keyakinan lain juga menjadi pondasi dasar hidup yang rukun.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Wisata Religi Arumi Bachsin ke Museum Rasulullah Probolinggo

Posted: 03 Nov 2020 10:00 PM PST

Liputan6.com, Surabaya- Istri Wakil Gubenur Jatim, Arumi Bachsin, jalan-jalan ke Museum Rasulullah Probolinggo. Ia bersama dengan Ketua Tim Penggerak PKK Kota Probolinggo Aminah Hadi Zainal Abdidin dan Wakil Ketua Tim Penggerak PKK Diah Kristanti Subri melihat sejumlah benda bersejarah peninggalan Nabi Muhammad SAW dan para sahabat.

Melalui kunjungan ini, Arumi Bachsin mendukung keberadaan museum yang menjadi salah satu destinasi wisata religi di Probolinggo.Ia menilai, museum ini menjadi kekuatan baru Pemkot Probolinggo di sektor wisata religi sekaligus menjadi referensi destinasi wisata di Jatim.

"Semua artefak peninggalan Nabi Muhammad SAW dan para sahabat sangat berkesan, sehingga semakin mempertebal rasa cinta kepada Allah SWT dan Rasulullah SAW," ujar Arumi Bachsin seperti yang dikutip dari Antara, Selasa (3/11/2020).

Museum Rasulullah Probolinggo diresmikan Wali Kota Hadi Zainal Abidn tepat pada Hari Santri Nasional (HSN) VI pada 22 Oktober 2020 dan menyambut Maulid Nabi Muhammad SAW. Beberapa benda peninggalan yang dapat dilihat di dalam museum tersebut antara lain surban, rambut, darah bekam, kiswah, batu sijjil, alas kaki, baju perang, pedang sayidina Khalid bin Walid serta barang bersejarah Islam lainnya.

enda peninggalan dan artefak yang dipamerkan dalam Museum Rasulullah SAW tersebut merupakan koleksi dan milik Profesor Abdul Manan Gembong yang telah teruji kebenarannya dan bersertifikat Commission for Tourism and National Haritage Saudi Arabia.

Arumi bersama rombongan melihat artefak peninggalan Nabi Muhammad SAW di salah satu ruangan khusus koleksi yang dipajang di antaranya rambut dan janggut, terompah atau sandal dan tapak kaki Rasulullah.

"Saya sangat kagum seluruh benda-benda yang dipajang di Museum Rasulullah Probolinggo karena semua barang peninggalan Nabi Muhammad SAW dan sahabat sangat luar biasa," kata Arumi Bachsin.

Saksikan video pilihan berikut ini:

[vidio:museum-rasulullah-131012b_my.mp4]()

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bayi Cantik Berusia 7 Bulan di Kabupaten Bone Sembuh dari Covid-19

Posted: 03 Nov 2020 10:00 PM PST

Liputan6.com, Bone - Bayi berusia 7 bulan asal Desa Congko, Kecamatan Barebbo, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, dinyatakan sembuh dari Virus Corona atau Covid-19. Sebelumnya bayi cantik berinisial SN itu terpapar Covid-19 dari ibunya. 

"Iya betul, berdasarkan data dari Satuan Tugas Covid-19 Bone per tanggal 3 November 2020, pukul 21.00 Wita, bayi itu sudah dinyatakan sembuh," kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Bone, dr Yusuf Tolo, Rabu (4/11/2020). 

Yusuf menuturkan selain bayi berusia 7 bulan itu, empat warga Kabupaten Bone lainnya juga dinyatakan sembuh dihari yang sama. Mereka adalah MA (15), SR (59), RS (33), dan NA (19). 

"Total ada lima orang yang sembuh, termasuk bayi itu," terangnya. 

Meski begitu, lanjut Yusuf, dihari yang sama juga ada seorang warga yang terkonfirmasi positif Covid-19. Dia adalah seorang perempuan berinisial S (32), warga Desa Ulaweng Cinnong, Kecamatan Ulaweng. 

"Ada satu kasus tambahan baru," sebutnya. 

Hingga kini total warga Kabupaten Bone yang terkonfirmasi Covid-19 di berjumlah 187 kasus. Dengan rincian 165 orang dinyatakan sembuh, 19 orang masih menjalani isolasi dan dirawat, dan tiga lainnya dinyatakan meninggal dunia. 

"Olehnya itu kita tetap mengimbau warga untuk menjalankan protokol kesehatan dan berdoa kepada Allah SWT semoga pandemi ini segera berakhir," dia memungkasi.

Simak juga video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEOGRAFIS: Langkah-Langkah Pengurusan Jenazah COVID-19

Posted: 03 Nov 2020 10:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Belakangan ramai kasus penolakan jenazah positif COVID-19 di berbagai daerah. Padahal Kemenkes mempunyai prosedur ketat dalam penanganan jenazah tersebut. Simak langkah-langkah pengurusan jenazah COVID-19 dalam video berikut.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dispendukcapil Surabaya Undang 71 Ribu Warga untuk Merekam KTP Elektronik

Posted: 03 Nov 2020 09:59 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) berkirim surat mengundang warga yang belum merekam Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik mulai 4 November 2020. Hal ini juga untuk memenuhi hak warga Negara akan identitas kependudukan.

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Kadispendukcapil) Kota Surabaya, Agus Imam Sonhaji mengatakan, hingga Selasa, 3 November 2020, sedikitnya ada 71.559 ribu warga, yang belum merekam KTP elektronik.

Oleh sebab itu, ia meminta warga yang belum melakukan perekaman (foto, rekam, sidik jari dan rekam iris mata) agar segera melakukan. Terutama bagi warga yang telah berusia 17 tahun.

"Kami kirimkan surat mulai besok, Rabu, 4 November 2020 untuk perekaman. Tujuannya supaya masyarakat semua tahu dan menggunakan haknya untuk memperoleh KTP elektronik," kata Agus Imam Sonhaji, Rabu (4/11/2020), seperti dikutip dari laman Surabaya.go.id

Agus – sapaan akrab Agus Imam Sonhaji merinci, 71.559 ribu warga tersebut diantaranya terdiri dari warga yang berusia 17 tahun antara 10 November – 9 Desember 2020 sebanyak 4.271 orang, kemudian warga yang usianya 17 di tahun 2020 sebelum tanggal 10 November berjumlah 23.006 dan usia 17 tahun sebelum tahun 2020, totalnya mencapai 44.282 jiwa. 

"Dari angka itu menunjukkan banyak warga sudah 17 tahun tetapi belum melakukan perekaman. Mungkin warga itu berada di luar kota karena bekerja atau menempuh studi. Nah dengan adanya surat ini barangkali keluarganya menyampaikan untuk mengurus perekaman," papar Agus.

Selain itu, ia menjelaskan untuk mekanismenya, bagi masyarakat yang berusia 17 tahun antara 10 November – 9 Desember 2020, perekaman dapat dilakukan di Lantai satu Mal Pelayanan Publik Gedung Siola, Jalan Tunjungan Surabaya.

"Jadi pada saat warga yang belum berusia 17 tahun itu, datanya akan kami simpan dahulu hingga tepat 17 tahun baru kami update ke server KTP-el di Jakarta secara online. Sehingga KTP elektroniknya semakin cepat tercetak," tutur dia.

 

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Perekaman Bisa Dilakukan di Kecamatan

Mal Pelayanan Publik Siola Surabaya, Jawa Timur (Foto: Dok Humas Pemkot Surabaya)
Mal Pelayanan Publik Siola Surabaya, Jawa Timur (Foto: Dok Humas Pemkot Surabaya)

Sedangkan, untuk orang yang usianya 17 pada 2020 sebelum 10 November dan usia orang dengan usia 17 tahun sebelum 2020 dapat merekam di setiap kantor kecamatan sesuai dengan wilayahnya masing-masing. "Kami bagi seperti itu agar tidak terjadi penumpukan antrean perekaman di Siola. Tiap kecamatan juga dapat melayani," urainya. 

Berikutnya, untuk pelayanan perekaman di Gedung Siola, jadwalnya mulai Senin – Jumat, pukul 07.30 – 21.30 WIB. Kemudian di hari Sabtu, pelayanan dibuka sejak pukul 08.00 – 17.00 WIB. Kemudian, setelah tiba di lokasi, warga dapat mengambil antrean secara online dari website http://ssw.surabaya.go.id/anjungan/. "Setelah itu pilih antrean e-KTP Siola dan klik perekaman. Itu adalah nomor antreannya. Untuk di kecamatan jam dan harinya mengikuti jam kecamatan," jelas dia. 

Di kesempatan yang sama, Agus memastikan untuk persyaratan yang dibutuhkan warga cukup dengan membawa persyaratan berupa foto copy Kartu Keluarga (KK). Hal itu diperlukan untuk memastikan Nomor Induk Kependudukan (NIK) bagi warga yang akan melakukan perekaman.

"Itu berlaku untuk perekaman di Gedung Siola maupun Kantor Kecamatan. Lalu tentunya berpakaian rapi dan tidak menggunakan kontak lensa (soft lens)," urainya.

Ia berharap dengan meluncurnya surat undangan itu, masyarakat dapat mengetahui informasi dan kemudian segera melakukan perekaman, sehingga tidak ada lagi warga yang belum memiliki KTP elektronik.

"Kami harap masyarakat dapat memanfaatkan ini dengan baik," pungkasnya.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dirut BPJS Ketenagakerjaan: UMKM Juga Perlu Literasi Jaminan Sosial

Posted: 03 Nov 2020 09:55 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Direktur Utama Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJS Ketenagakerjaan) atau BP Jamsostek Agus Susanto, mengatakan bahwa pelaku usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) perlu mendapat pemahaman yang benar mengenai jaminan sosial Ketenagakerjaan. 

Oleh karena itu, ia pun menginisiasi kesepakatan kerja sama dengan Kementerian Koperasi dan UKM. Hal ini untuk membantu para pelaku koperasi dan UMKM untuk lebih paham jaminan sosial Ketenagakerjaan.

"Saya kira ini merupakan kabar gembira bagi para pekerja di lingkungan Kementerian Koperasi usaha kecil dan menengah, serta seluruh ekosistem yang ada di lingkungan Koperasi dan UKM bahwa perlindungan jaminan sosial itu menjadi lebih dekat," kata Agus dalam penandatanganan MoU di Jakarta, Rabu (4/11/2020).

Kata Agus, penandatanganan nota kesepahaman ini tidak lain adalah salah satu wujud nyata kehadiran negara untuk memberikan perlindungan kepada seluruh pekerja.

Ia menegaskan BPJS Ketenagakerjaan sesuai amanah undang-undang tidak membedakan setiap pekerjaan dari peserta jaminan sosial Ketengakerjaan, yang pasti semua pekerja Indonesia wajib diberikan perlindungan.

"Kami wajib memberikan perlindungan, sementara yang dilindungi juga wajib harus mendaftarkan," katanya.

Oleh karena itu sangat perlu untuk mengetahui bagaimana meningkatkan literasi pemahaman kesadaran akan pentingnya jaminan sosial, karena ada unsur mereka harus mengiur.

Ia pun menyambut baik kerja sama dengan Kementerian Koperasi dan UKM dimana memiliki visi dan misi yang sama untuk memberikan perlindungan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia khususnya untuk Koperasi dan UKM.

"Karena kita 24 jam tim kami seluruh Indonesia kami siap merapat dengan bapak untuk bekerja sama untuk bisa meningkatkan kesejahteraan bagaimana bisa mempertahankan daya beli dan usaha dari para pelaku usaha di Koperasi dan UKM," ujarnya.

 

Manfaat

Petugas melayani warga pengguna BPJS di di Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Salemba, Jakarta, Rabu (04/5). BPJS mencatat ada 19 juta tenaga kerja yang telah terdaftar dalam empat program di BPJS Ketenagakerjaan.(Liputan6.com/Fery Pradolo)
Petugas melayani warga pengguna BPJS di di Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Salemba, Jakarta, Rabu (04/5). BPJS mencatat ada 19 juta tenaga kerja yang telah terdaftar dalam empat program di BPJS Ketenagakerjaan.(Liputan6.com/Fery Pradolo)

Melalui jaminan sosial ketenagakerjaan, kata Agus, ada beberapa insentif yang diberikan oleh pemerintah melalui BPJS Ketenagakerjaan di antaranya baru-baru ini Pemerintah memberikan peningkatan tanpa menambah iuran.

"Manfaatnya luar biasa. Contoh dulu manfaatnya kalau meninggal punya anak dapat beasiswa Rp 16 juta satu anak, dengan peningkatan manfaat ini apabila pekerjaan yang meninggal punya anak dua, dan dua anaknya ada di berikan beasiswa mulai dari sekolah dasar sampai lulus sarjana," jelasnya.

Oleh karena itu, Kerjasama ini harus dapat dinikmati oleh seluruh pekerja Indonesia termasuk yang bekerja di lingkungan Kementerian Koperasi dan UKM, para ASN termasuk para pekerja di ekosistem koperasi dan UKM karena manfaatnya luar biasa.

"Nota kesepahaman ini adalah mengintegrasikan data dan juga kita bisa saling tukar informasi melakukan diseminasi bersama untuk peningkatan literasi jaminan sosial Ketenagakerjaan," pungkasnya.

 

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemilu Amerika: Donald Trump Sapu Bersih Kentucky hingga Texas

Posted: 03 Nov 2020 09:51 PM PST

Liputan6.com, Washington, D.C. - Donald Trump berhasil menjaga basisnya di daerah southern (selatan) Amerika Serikat. Ia berhasil menyapu bersih negara bagian dari Kentucky hingga Texas. 

Laporan Fox News, Rabu (4/11/2020), Donald Trump resmi memenangkan Texas dengan 38 elektor.  

Dengan ini Trump berhasil unggul dari Kentucky hingga Texas. 

Negara bagian selatan lain seperti Florida, Georgia, dan North Carolina masih belum menampilkan hasil. Namun, Trump unggul di tiga negara bagian itu. 

Florida adalah salah satu negara dengan elektor terbanyak, yakni 29 elektor. Donald Trump saat ini unggul 80 ribu suara di North Carolina yang memiliki 15 elektor. 

Untuk menjadi presiden AS, seorang capres butuh total 270 elektor. Berdasarkan perhitungan sementara, Joe Biden sudah mendapat 223 elektor dan Donald Trump masih 145.

Biden unggul di negara bagian pesisir, seperti New York, New Jersey, Connecticut, Massachusetts California, Oregon, dan Washington.

Baca juga: Cara memahami pemilu AS.

Trump Menangkan Ohio

Ilustrasi Pilpres AS 2020, Donald Trump dan Melania. (Liputan6.com/Tri Yasni)
Ilustrasi Pilpres AS 2020, Donald Trump dan Melania. (Liputan6.com/Tri Yasni)

Sejauh ini, calon petahana Donald Trump dilaporkan menang di Ohio yang merupakan swing-state. 

Kemenangan Donald Trump di Ohio dilaporkan oleh Fox News dan situs pemilu Decision Desk HQ. Ohio memiliki 18 elektor.  

Ohio merupakan salah satu negara bagian penentu di pemilu AS 2020. Negara bagian penentu lainnya adalah Pennsylvania, Michigan, dan Wisconin. Tiga negara bagian itu masih menghitung suara pemilih. 

Joe Biden berhasil merebut Arizona dari Donald Trump dan Partai Republik. Kursi senator di Arizona juga dimenangkan oleh Partai Demokrat. Arizona memiliki 11 elektor.

Peta Hasil Pemilu AS 2020

Video Pemilu AS 2020:

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Diprediksi Masih Minus hingga Akhir 2020

Posted: 03 Nov 2020 09:50 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Ekonom Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Bhima Yudhistira, mengatakan kuartal IV-2020 diprediksi pertumbuhan ekonomi Indonesia masih minus.

"Masih berisiko tumbuh negatif melihat mobilitas masyarakat masih belum kembali ke titik baseline sebelum pandemi," kata Bhima kepada Liputan6.com, Rabu (4/11/2020).

Menurutnya, hal tersebut dipengaruhi oleh pengembangan vaksin Covid-19 dimana sejauh ini belum ada satupun yang lolos uji klinis akhir.

Sebelumnya, ia memprediksi pertumbuhan ekonomi kuartal III-2020 di angka -1,5 hingga -3 persen. Angka ini terbilang lebih kecil dibandingkan kuartal II yakni -5,32 persen.

Ekonomi Indonesia minus kembali disebabkan masyarakat kelas menengah dan atas masih menahan belanja dan mengalihkan uang ke simpanan di perbankan.

"Situasi ini terjadi karena kasus harian covid masih berada diatas 3.000-4.000 kasus sepanjang kuartal III-2020," ujarnya.

Sehingga rem darurat yang ditarik oleh Pemda DKI Jakarta dengan lakukan pengetatan PSBB menurunkan gairah belanja dari konsumen. Sehingga berpengaruh kepada penyerapan stimulus Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).

Stimulus PEN yang diharapkan cepat pencairannya ternyata masih terkendala hal-hal teknis, sehingga belum efektif dalam mendorong perbaikan pertumbuhan ekonomi.

"Disisi lain kinerja investasi mulai membaik tapi belum dibarengi dengan perbaikan kinerja ekspor yang signifikan," pungkasnya.

Resesi di Depan Mata, Apa Dampaknya ke Ekonomi Indonesia?

Aktivitas warga di bantaran Kanal Banjir Barat dengan latar belakang gedung pencakar langit di Jakarta, Kamis (6/8/2020). Badan Pusat Statistik mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia Kuartal II/2020 minus 5,32 persen akibat perlambatan sejak adanya pandemi COVID-19. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)
Aktivitas warga di bantaran Kanal Banjir Barat dengan latar belakang gedung pencakar langit di Jakarta, Kamis (6/8/2020). Badan Pusat Statistik mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia Kuartal II/2020 minus 5,32 persen akibat perlambatan sejak adanya pandemi COVID-19. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Jelang pengumuman pertumbuhan ekonomi kuartal III-2020, sejumlah pihak angkat bicara. Bahkan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebutkan pertumbuhan ekonomi di kuartal III 2020 minus 3 persen.

Jika mengacu apa yang disampaikan Jokowi, maka indonesia dipastikan resesi. Sebab mengalami penurunan PDB dalam dua kuartal berturut-turut. Sebelumnya, pada kuartal II-2020, ekonomi Indonesia tercatat minus 5,23 persen.

Senada dengan Jokowi, Ekonom Senior PIter Abdullah mengatakan, meski pertumbuhan ekkonomi kuartal III-2020 diperkirakan minus, angka tersebut kauh lebih baik dibandingkan pada kuartal II-2020.

"Pertumbuhan ekonomi kuartal III saya perkirakan kembali minus di kisaran -3 persen. Tetap minus, tetapi lebih baik dibandingkan kuartal II," kata dia kepada Liputan6.com, Selasa (3/11/2020).

Lebih lanjut, Piter mengatakan bahwa resesi bagi Indonesi aanya stempel saja. Hal ini lantaran selama pandmei covid-10 belangsung di Indonesia, dampaknya sudah terasa. Seperti pengangguran dan kemiskinan. Sehingga, jika secara teknik resesi baru akan terjadi saat ekonomi kuartal III-2020 dinyatakan negatif, maka keadaannya tak jauh berbreda dari saat ini.

"Menurut saya, resesi tidak berdampak kedepan. Karena kejadian ya sudah berlalu. Perekonomian kita kedepan lebih dipengaruhi oleh kondisi kita di waktu yang akan datang, khususnya terkait pandemi," kata Piter.

Menurutnya, meski terjadi resesi namun jika pendemi dapat segera ditangani, maka perekonomian kuartal IV-2020 akan jauh lebih baik.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Penuh Keberuntungan, 4 Zodiak Ini Punya Karier Cemerlang di November 2020

Posted: 03 Nov 2020 09:45 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Sebagian besar orang tentu ingin mendapat keberuntungan di berbagai bidang. Mulai dari pendidikan, asmara hingga karier. Namun keberuntungan tidak akan selalu datang jika tanpa dibarengi dengan usaha.  Berbicara mengenai keberuntungan, rupanya beberapa zodiak ini akan memperolehnya di bulan November 2020. 

Beberapa zodiak ini diprediksi akan dipenuhi keberuntungan khususnya di bidang karier. Para pemilik zodiak ini akan menuai hasil yang manis di bulan November 2020.

Orang-orang tersebut akan punya karier yang cemerlang di bulan ini. Semua itu juga berkat usaha yang telah ia lakukan di bulan-bulan sebelumnya. Jadi, November adalah waktunya para pemilik zodiak ini untuk mulai menikmati hasil dari jerih payahnya selama ini.

Penasaran apakah kamu termasuk di antaranya? Berikut 4 zodiak yang penuh keberuntungan dan punya karier yang cemerlang di bulan November 2020, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Rabu (4/11/2020).

1. Aries

Penuh Keberuntungan, 4 Zodiak Ini Punya Karier Cemerlang di November 2020 (Sumber: Pexels)
Penuh Keberuntungan, 4 Zodiak Ini Punya Karier Cemerlang di November 2020 (Sumber: Pexels)

Bulan November adalah bulan yang menyenangkan bagi Aries khususnya di bagian karier. Para pemilik zodiak ini akan punya karier yang gemilang. Namun bukan berarti tidak akan ada tantangan yang harus dihadapi. Beruntungnya Aries akan menjadi lebih semangat berkat dukungan dari rekan dan atasannya.

Keberuntungan karier tersebut akan paling dirasakan oleh para Aries yang bekerja di bidang seni atau hiburan. Ia akan lebih mudah menemukan ide-ide yang dapat Aries gunakan pada pekerjaannya.

2. Gemini

Penuh Keberuntungan, 4 Zodiak Ini Punya Karier Cemerlang di November 2020 (Sumber: pexels.com/Christina)
Penuh Keberuntungan, 4 Zodiak Ini Punya Karier Cemerlang di November 2020 (Sumber: pexels.com/Christina)

Gemini juga penuh keberuntungan di bulan ini khususnya di bidang karier. Keahliannya dalam mengelola kemampuan yang dimilikinya akan semakin baik. Hal itu membuat Gemini dapat menyelesaikan pekerjaannya dengan lebih efisien. Tak heran jika karier Gemini lebih cemerlang kali ini.

Ia juga cenderung bisa memperluas jaringan sosialnya. Bahkan beberapa orang berzodiak Gemini mungkin akan mendapatkan penghargaan di tempat kerjanya. Namun ia tidak boleh merasa bangga berlebih, karena perjalanan kariernya masih panjang.

3. Cancer

Penuh Keberuntungan, 4 Zodiak Ini Punya Karier Cemerlang di November 2020 (Sumber: Unsplash)
Penuh Keberuntungan, 4 Zodiak Ini Punya Karier Cemerlang di November 2020 (Sumber: Unsplash)

Jalan yang dilewati seorang Cancer untuk mencapai keberhasilan memang penuh dengan rintangan. Namun hal itu memang patut diperjuangkan demi masa depan. Cancer akan menuai hasil yang manis ketika bisa bersabar dan bekerja dengan sebaik mungkin.

Tahun 2020 memberi banyak perubahan untuk hidup seorang Cancer. Sementara di bulan November ini karier Cancer mengalami peningkatan. Hanya saja, ia perlu lebih berani mengambil keputusan dan mempertimbangkan pilihan untuk jangka panjang.

4. Virgo

Penuh Keberuntungan, 4 Zodiak Ini Punya Karier Cemerlang di November 2020 (Sumber: Unsplash)
Penuh Keberuntungan, 4 Zodiak Ini Punya Karier Cemerlang di November 2020 (Sumber: Unsplash)

Akhir tahun 2020 ini karier Virgo diliputi dengan keberuntungan yang menyenangkan. Saat bulan November dimulai, Stabilitas keuangan akan menjadi keberuntungan utama dalam kehidupan kariernya. Ia akan menjadi lebih mapan jika memanfaatkan kesempatan yang ada dengan sebaik-baiknya.

Tanggung jawab yang diberikan kepadanya di tempat kerja mampu ia tangani dan berjalan lancar. Hal itu membawa energi positif dan motivasi bagi Virgo untuk semakin berkembang. Bahkan kecemerlangan kariernya juga berimbas pada meningkatnya energi positf dalam aspek lain kehidupannya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Cegah Banjir di Musim Penghujan, Petugas Kebersihan Saring Sampah Kali Pesanggrahan

Posted: 03 Nov 2020 09:45 PM PST

Pekerja Dinas Kebersihan mengangkat sampah kasur di Kali Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2020). Sampah-sampah yang terbawa arus air terjaring di penyaringan sampah yang dipasang untuk mengantisipasi penyumbatan pada musim penghujan bisa terjadi banjir. (merdeka.com/Dwi Narwoko)
Pekerja Dinas Kebersihan mengangkat sampah kasur di Kali Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2020). Sampah-sampah yang terbawa arus air terjaring di penyaringan sampah yang dipasang untuk mengantisipasi penyumbatan pada musim penghujan bisa terjadi banjir. (merdeka.com/Dwi Narwoko)

Pekerja Dinas Kebersihan mengangkat sampah kasur di Kali Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2020). Sampah-sampah yang terbawa arus air terjaring di penyaringan sampah yang dipasang untuk mengantisipasi penyumbatan pada musim penghujan bisa terjadi banjir. (merdeka.com/Dwi Narwoko)

Pekerja Dinas Kebersihan mengangkat sampah kasur di Kali Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2020). Sampah-sampah yang terbawa arus air terjaring di penyaringan sampah yang dipasang untuk mengantisipasi penyumbatan pada musim penghujan bisa terjadi banjir. (merdeka.com/Dwi Narwoko)
Pekerja Dinas Kebersihan mengangkat sampah kasur di Kali Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2020). Sampah-sampah yang terbawa arus air terjaring di penyaringan sampah yang dipasang untuk mengantisipasi penyumbatan pada musim penghujan bisa terjadi banjir. (merdeka.com/Dwi Narwoko)

Pekerja Dinas Kebersihan mengangkat sampah kasur di Kali Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2020). Sampah-sampah yang terbawa arus air terjaring di penyaringan sampah yang dipasang untuk mengantisipasi penyumbatan pada musim penghujan bisa terjadi banjir. (merdeka.com/Dwi Narwoko)

Pekerja Dinas Kebersihan mengangkat sampah yang terjaring di Kali Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2020). Sampah-sampah yang terbawa arus air terjaring di penyaringan sampah yang dipasang untuk mengantisipasi penyumbatan pada musim penghujan bisa terjadi banjir. (merdeka.com/Dwi Narwoko)
Pekerja Dinas Kebersihan mengangkat sampah yang terjaring di Kali Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2020). Sampah-sampah yang terbawa arus air terjaring di penyaringan sampah yang dipasang untuk mengantisipasi penyumbatan pada musim penghujan bisa terjadi banjir. (merdeka.com/Dwi Narwoko)

Pekerja Dinas Kebersihan mengangkat sampah yang terjaring di Kali Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2020). Sampah-sampah yang terbawa arus air terjaring di penyaringan sampah yang dipasang untuk mengantisipasi penyumbatan pada musim penghujan bisa terjadi banjir. (merdeka.com/Dwi Narwoko)

Pekerja Dinas Kebersihan mengangkat sampah kasur di Kali Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2020). Sampah-sampah yang terbawa arus air terjaring di penyaringan sampah yang dipasang untuk mengantisipasi penyumbatan pada musim penghujan bisa terjadi banjir. (merdeka.com/Dwi Narwoko)
Pekerja Dinas Kebersihan mengangkat sampah kasur di Kali Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2020). Sampah-sampah yang terbawa arus air terjaring di penyaringan sampah yang dipasang untuk mengantisipasi penyumbatan pada musim penghujan bisa terjadi banjir. (merdeka.com/Dwi Narwoko)

Pekerja Dinas Kebersihan mengangkat sampah kasur di Kali Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2020). Sampah-sampah yang terbawa arus air terjaring di penyaringan sampah yang dipasang untuk mengantisipasi penyumbatan pada musim penghujan bisa terjadi banjir. (merdeka.com/Dwi Narwoko)

Pekerja Dinas Kebersihan mengangkat sampah yang terjaring di Kali Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2020). Sampah-sampah yang terbawa arus air terjaring di penyaringan sampah yang dipasang untuk mengantisipasi penyumbatan pada musim penghujan bisa terjadi banjir. (merdeka.com/Dwi Narwoko)
Pekerja Dinas Kebersihan mengangkat sampah yang terjaring di Kali Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2020). Sampah-sampah yang terbawa arus air terjaring di penyaringan sampah yang dipasang untuk mengantisipasi penyumbatan pada musim penghujan bisa terjadi banjir. (merdeka.com/Dwi Narwoko)

Pekerja Dinas Kebersihan mengangkat sampah yang terjaring di Kali Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2020). Sampah-sampah yang terbawa arus air terjaring di penyaringan sampah yang dipasang untuk mengantisipasi penyumbatan pada musim penghujan bisa terjadi banjir. (merdeka.com/Dwi Narwoko)

Pekerja Dinas Kebersihan mengangkat sampah kasur di Kali Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2020). Sampah-sampah yang terbawa arus air terjaring di penyaringan sampah yang dipasang untuk mengantisipasi penyumbatan pada musim penghujan bisa terjadi banjir. (merdeka.com/Dwi Narwoko)
Pekerja Dinas Kebersihan mengangkat sampah kasur di Kali Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2020). Sampah-sampah yang terbawa arus air terjaring di penyaringan sampah yang dipasang untuk mengantisipasi penyumbatan pada musim penghujan bisa terjadi banjir. (merdeka.com/Dwi Narwoko)

Pekerja Dinas Kebersihan mengangkat sampah kasur di Kali Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Rabu (4/11/2020). Sampah-sampah yang terbawa arus air terjaring di penyaringan sampah yang dipasang untuk mengantisipasi penyumbatan pada musim penghujan bisa terjadi banjir. (merdeka.com/Dwi Narwoko)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hasil Sementara Pemilu Amerika 2020 Versi AP: Joe Biden 223, Donald Trump 174

Posted: 03 Nov 2020 09:42 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pemilu Amerika Serikat (Pilpres AS) 2020 tengah memasuki tahap penghitungan suara yang  berlangsung di seluruh negara bagian Negeri Paman Sam. 

Hinga pukul 12.40 WIB, Rabu (4/11/2020), suara elektoral Joe Biden masih unggul dari Donald Trump. Dikutip dari Peta Hasil Pemilu AS 2020 versi AP, Joe Biden meraih 223 suara elektoral dan Donald Trump 174.

Joe Biden unggul di Washington, Oregon, California, Colorado, New Mexico, Minnesota, Illinois, Vermont, New Hampshire, Massachusetts, Rhode Island, Connecticut, New Jersey, Delaware, District of Columbia, Maryland, New York, dan Virginia.

Sedangkan Donald Trump menang di Montana, Idaho, Wyoming, Utah, North Dakota, South Dakota, Nebraska, Oklahoma, Arkansas, Kansas, Iowa, Missouri, Indiana, Ohio, Kentucky, Tennessee, Mississippi, Alabama, Lousiana, South Carolina, West Virginia, dan Florida.

Jika Tak Ada Kandidat Memperoleh Mayoritas Suara Elektoral

Ilustrasi Pilpres AS 2020, Donald Trump. (Liputan6.com/Abdillah)
Ilustrasi Pilpres AS 2020, Donald Trump. (Liputan6.com/Abdillah)

Jika tidak ada kandidat yang memperoleh mayoritas suara elektoral karena perselisihan yang belum terselesaikan di negara bagian tertentu, Dewan Perwakilan Rakyat yang baru terpilih akan memutuskan siapa yang akan menjadi presiden paling lambat 6 Januari, sebagaimana yang ditetapkan dalam Konstitusi AS. Namun keadaan ini terakhir kali ini terjadi pada abad ke-19. 

Jika tidak ada presiden yang diputuskan pada hari pelantikan pada 20 Januari, akan ada orang yang menjadi penjabat presiden. Orang tersebut bisa berupa wakil presiden yang telah terpilih atau Ketua DPR. Namun ini juga tergantung pada apakah senat telah berhasil memilih wakil presiden sebelum Januari 20. 

Kemungkinan lain yang juga bisa terjadi adalah Trump menolak untuk menerima hasil pemilu jika dia kalah. Menanggapi komentar Trump pada bulan September yang menyatakan bahwa "Kita lihat nanti apa yang terjadi," para senator dengan suara bulat mengeluarkan resolusi yang menjamin berlangsungnya transisi kekuasaan secara damai. 

Banyak pengamat berharap bahwa hasil pemilu akan cukup jelas. "Saya secara umum optimis bahwa kita akan membuat hal ini berhasil karena minat pada pemilu sangat tinggi," pungkas Goldenberg.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jangan Lupa, Peserta Lolos CPNS 2019 Wajib Daftar Ulang Mulai 4 November 2020 Ini

Posted: 03 Nov 2020 09:40 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Pemerintah telah mengumumkan hasil seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 sejak, Jumat 30 Oktober 2020. Selanjutnya, peserta lulus seleksi CPNS 2019 wajib melakukan pengisian Daftar Riwayat Hidup (DRH).

Pendaftaran bisa dilakukan dengan melakukan login akun SSCN melalui tautan sscndaftar.bkn.go.id/login dan mengisikan username (NIK) dan password akun yang telah dibuat saat registrasi.

Kepala Biro Hubungan Masyarakat, Hukum dan Kerjasama BKN Paryono mengatakan, bagi yang lulus, peserta CPNS 2019 selanjutnya mengisi daftar riwayat hidup.

Datanya berupa biodata CPNS, riwayat pendidikan, riwayat kursus, riwayat Pekerjaan, biodata keluarga, hingga mencetak DRH. Itu semua dapat dilakukan per 4 November 2020.

"Pemberkasan (CPNS 2019) setelah masa sanggah sampai 30 November (2020)," jelas Paryono kepada Liputan6.com, belum lama ini.

Di sana, peserta bisa mengisi DRH dan melakukan sanggahan terhadap hasil yang keluar. Adapun proses pemberkasan tersebut dapat dilakukan setelah masa sanggah bagi peserta yang gagal lolos seleksi CPNS.

Adapun masa sanggah CPNS 2019 tersebut dibuka di laman sscndaftar.bkn.go.id/login selama tiga hari pada 1-3 November 2020. Berarti, pemberkasan dan pengisian daftar riwayat hidup baru bisa dilakukan per 4 November 2020.

Sebanyak 138.791 peserta dinyatakan lulus (pascaoptimalisasi) tahap akhir seleksi CPNS 2019. Ini berdasarkan data Kedeputian Sistem Informasi Kepegawaian (Sinka) BKN per 31 Oktober 2020.

 

 

 

Peserta Tak Lulus Seleksi CPNS 2019 Bisa Lakukan Sanggahan Mulai 1 November

Peserta mengikuti ujian Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) di Surabaya, Selasa (22/9/2020). Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Surabaya menggelar ujian SKB yang diikuti 1.142 peserta CPNS dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19 secara ketat. (Juni Kriswanto/AFP)
Peserta mengikuti ujian Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) di Surabaya, Selasa (22/9/2020). Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Surabaya menggelar ujian SKB yang diikuti 1.142 peserta CPNS dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan COVID-19 secara ketat. (Juni Kriswanto/AFP)

Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah mengumumkan hasil akhir Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi tahun 2019 per hari ini, Jumat 30 Oktober 2020. Pengecekan bisa dilakukan dengan login melalui laman sscn.bkn.go.id.

Peserta lulus seleksi CPNS 2019 selanjutnya wajib melakukan pengisian Daftar Riwayat Hidup (DRH). Sementara peserta yang tak lolos juga diberi kesempatan untuk melakukan sanggahan terhadap hasil tersebut.

Langkah pertama yang harus dilakukan, peserta CPNS login ke akun SSCN melalui tautan sscndaftar.bkn.go.id/login dan mengisikan username (NIK) dan password akun yang telah dibuat saat registrasi.

Kepala Biro Hubungan Masyarakat, Hukum dan Kerjasama BKN Paryono mengatakan, laman sscndaftar.bkn.go.id/login baru bisa dikunjungi 2 hari setelahnya pada tanggal awal bulan depan. Pembukaan laman dilakukan untuk memberi kesempatan sanggah selama 3 hari.

"Belum (bisa isi sekarang), mulai tanggal 1 November (2020). Sanggah itu 1-3 November (2020)," jelas Paryono kepada Liputan6.com, Jumat (30/10/2020).

Saat ini, peserta hanya bisa mengecek apakah dirinya lulus sebagai CPNS 2019 atau tidak. Jika coba mengunjungi laman sscndaftar.bkn.go.id/login, peserta akan mendapati notifikasi connection timed out alias tak bisa diakses.

Secara proses, peserta lulus CPNS 2019 nantinya wajib kembali login melalui tautan tersebut. Di sana, peserta bisa mengisi DRH dan melakukan sanggahan terhadap hasil yang keluar.

Bagi yang lulus, peserta dapat mengisi daftar riwayat hidup berupa biodata CPNS, riwayat pendidikan, riwayat kursus, riwayat Pekerjaan, biodata keluarga, hingga mencetak DRH.

Sementara bagi yang hendak melakukan sanggahan, proses tersebut hanya bisa dilakukan satu kali, dengan masa sanggah selama 3 hari pasca pengumuman hasil akhir seleksi CPNS.

"Terhadap sanggahan tersebut, instansi diberikan kesempatan menjawab sanggahan peserta dalam kurun waktu 4 hari sejak pengumuman diterbitkan," ujar Paryono.

Infografis Formasi Penerimaan CPNS 2019

Infografis Formasi Penerimaan CPNS 2019. (Liputan6.com/Triyasni)
Infografis Formasi Penerimaan CPNS 2019. (Liputan6.com/Triyasni)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Indonesia Lebih Diuntungkan jika Joe Biden Terpilih jadi Presiden AS

Posted: 03 Nov 2020 09:40 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Ekonom sekaligus Direktur Riset CORE Indonesia, Piter Abdullah mengatakan, penentuan Presiden Amerika Serikat (AS) terpilih akan sangat menentukan arah kebijakan ekonomi global, termasuk Indonesia ke depan.

Sehingga kemenangan Joe Biden di Pemilihan Presiden Amerika Serikat (AS) dinilai akan lebih menguntungkan ekonomi Indonesia meski bersifat temporer.

"Dampak pemilu AS terhadap perekonomian nasional menurut saya akan berbeda bergantung siapa yang menang. Biden akan memberikan harapan kepastian pasar global yang lebih baik," ujar dia saat dihubungi Merdeka.com, Rabu (4/11/2020).

Menurut Piter, kepemimpinan Biden diyakini akan bisa memperkuat kebijakan globalisasi dan perdagangan bebas, sehingga akan berdampak baik bagi perekonomian Indonesia. "Karena ada keyakinan ketidakpastian dan perang dagang akan berakhir," jelas dia.

Sebaliknya, jika Presiden Donald Trump kembali terpilih diyakini akan berdampak negatif bagi keuangan global dan nasional. Menyusul berlanjutnya kebijakan proteksionisme AS dan perang dagang bersama China yang justru mengganggu aktivitas dagang internasional.

"Kalau Trump yang menang saya kira response pasar keuangan global dan Indonesia akan negatif. Kebijakan Trump selama ini terlalu sering memunculkan gejolak," tambahnya

Kendati demikian, Piter memastikan siapapun presiden AS yang terpilih tidak akan memberikan dampak signifikan terhadap ekonomi Indonesia. Sehingga Pemerintah Indonesia diminta tetap fokus dalam penanganan pandemi Covid-19 untuk kebaikan ekonomi nasional dalam jangka panjang.

"Tapi siapapun yg menang maka efeknya ke pasar keuangan kita hanya akan temporer, menurut Saya begitu. Maka dalam jangka waktu yang lebih panjang, perekonomian Kita lebih dipengaruhi oleh Kita sendiri termasuk dipengaruhi bagaimana kita menanggulangi pandemi," tandasnya.

Rupiah Menguat Menanti Hasil Pilpres AS

Tumpukan mata uang Rupiah, Jakarta, Kamis (16/7/2020). Bank Indonesia mencatat nilai tukar Rupiah tetap terkendali sesuai dengan fundamental. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Tumpukan mata uang Rupiah, Jakarta, Kamis (16/7/2020). Bank Indonesia mencatat nilai tukar Rupiah tetap terkendali sesuai dengan fundamental. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) bergerak menguat pada perdagangan Rabu pekan ini. Rupiah menguat seiring menguatnya mata uang regional menanti hasil pilpres AS.

Mengutip Bloomberg, Rabu (4/11/2020), rupiah dibuka di angka 14.517 per dolar AS, menguat jika dibandingkan dengan penutupan perdagangan sebelumnya yang ada di angka 14.585 per dolar AS. Menjelang siang, rupiah berada di 14.552 per dolar AS.

Sejak pagi hingga siang hari ini, rupiah bergerak di kisaran 14.512 per dolar AS hingga 14.555 per dolar AS. Jika dihitung dari awal tahun, rupiah melemah 4,69 persen.

Sedangkan berdasarkan Kurs Referensi Jakarta Interbank Spot Dollar AS, rupiah dipatok di angka 14.557 per dolar AS, menguat jika dibandingkan dengan patokan sebelumnya yang ada di angka 14.609 per dolar AS.

"Nilai tukar dolar AS semalam melemah mengikuti sentimen pasar yang kembali masuk ke aset berisiko karena pasar mengantisipasi kemungkinan kemenangan Biden dalam pilpres AS dengan poling-poling terbaru," kata Kepala Riset dan Edukasi Monex Investindo Futures Ariston Tjendra di Jakarta, dikutip dari Antara, Rabu (4/11/2020).

Hari ini hasil perhitungan suara sudah mulai masuk dan pasar akan bereaksi dengan hasil tersebut. Pagi ini terlihat Trump lebih unggul dibandingkan Biden yang mendorong penguatan nilai tukar dolar kembali, tapi peta perhitungan terus berubah dan ketat.

"Perhitungan suara yang ketat akan mendorong pasar berhati-hati dan keluar dari aset berisiko. Dan ini bisa melemahkan nilai tukar rupiah hari ini terhadap dolar AS," ujar Ariston.

Ariston memperkirakan hari ini rupiah bergerak di kisaran Rp14.550 per dolar AS hingga Rp14.700 per dolar AS.

Pada Selasa (3/11) lalu, rupiah ditutup menguat 55 poin atau 0,38 persen ke posisi Rp14.585 per dolar AS dibandingkan posisi penutupan hari sebelumnya Rp14.640 per dolar AS.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ada Demo di Sekitar Kedubes Prancis, Polda Metro Rekayasa Lalu Lintas

Posted: 03 Nov 2020 09:40 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Massa dari berbagai organisasi masyarakat (Ormas) Islam kembali berunjuk rasa di sekitar Gedung Kedubes Prancis di Jakarta, Rabu (4/11/2020). Massa memprotes pernyataan Presiden Prancis Emmanuel Macron yang dinilai menghina Islam.

Kepolisian pun menyiapkan skenario pengalihan arus lalu lintas di sekitar Kantor Kedubes Prancis, Jakarta Pusat.

Direktur Lalu lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo mengatakan, skenario rekayasa lalu lintas tidak berubah, atau sama seperti saat demo di sekitar Kedubes Prancis sebelumnya.

"Sama seperti kemarin," kata dia dalam keterangan tertulis, Rabu.

Sambodo menerangkan, pengalihan arus lalu lintas akan diberlakukan jika dinilai perlu. Salah satu pertimbangan dengan melihat jumlah massa.

"Pengalihan arus lalu lintas sifatnya situasional, sejauh ini masih bisa dilalui," ujar dia.

 

Rekayasa Lalu Lintas

Massa demonstran dari gabungan elemen Islam menggelar aksi damai mengecam Presiden Prancis Emmanuel Macron di kawasan Sarinah, Jakarta, Senin (2/11/2020). Mereka datang dengan berbagai atribut mengecam pernyataan presiden Emmanuel Macron yang dianggap menghina Islam. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Massa demonstran dari gabungan elemen Islam menggelar aksi damai mengecam Presiden Prancis Emmanuel Macron di kawasan Sarinah, Jakarta, Senin (2/11/2020). Mereka datang dengan berbagai atribut mengecam pernyataan presiden Emmanuel Macron yang dianggap menghina Islam. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Berikut rekayasa lalu lintas yang telah disiapkan Ditlantas Polda Metro Jaya di sekitar Kedubes Prancis, Jakarta Pusat:

1. Arus lalu lintas di Jalan Veteran Raya menuju Jalan Veteran Raya III ditutup.

2. Arus lalu lintas dari Jalan Medan Merdeka Timur menuju Jalan Medan Merdeka Utara dibelokkan ke kanan ke Jalan Perwira.

3. Arus lalu lintas dari Jalan Ridwan Rais ke Jalan Medan Merdeka Selatan diluruskan ke Jalan Medan Merdeka Timur.

4. Arus lalu lintas dari Jalan MH Thamrin menuju Patung Kuda dibelokkan ke kiri ke Jalan Budi Kemuliaan.

5. Arus lalu lintas dari Jalan Abdul Muis ke Jalan Budi Kemuliaan diteruskan ke Jalan Abdul Muis.

6. Arus lalu lintas dari Jalan Abdul Muis menuju Jalan Museum ditutup.

7. Arus lalu lintas dari Jalan Suryopranoto ke arah Jalan Juanda dan Jalan Majapahit dibelokkan ke Jalan Gajah Mada, arus lalu lintas dari Jalan Hayam Wuruk ke Jalan Majapahit dibelokkan ke kiri ke Jalan Juanda.

8. Arus lalu lintas dari Jalan Katedral menuju Jalan Veteran Raya dibelokkan ke kanan ke Jalan Pos.

9. Arus lalu lintas dari Jalan Abdul Muis menuju arah Harmoni ditutup dan dibelokkan ke Jalan Tanah Abang II.

10. Arus lalu lintas dari Jalan MH Thamrin menuju ke arah Bundaran HI ditutup dan dibelokkan ke Jalan KH Wahid Hasyim, arus lalu lintas dari Jalan KH Wahid Hasyim menuju Bundaran HI ditutup dan diluruskan ke Jalan KH Wahid Hasyim.

11. Arus lalu lintas dari Jalan KH Wahid Hasyim dari arah Tanah Abang dibelokkan ke Jalan MH Thamrin kemudian dibelokkan ke kanan dan ke kiri ke Jalan Kebon Sirih.

12. Arus lalu lintas dari Jalan H Agus Salim menuju Jalan Sunda ditutup dan diluruskan ke Jalan H Agus Salim arah Sabang.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Potret Menggemaskan Bayi Cut Meyriska yang Bikin Meleleh

Posted: 03 Nov 2020 09:40 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Rumah tangga pasangan artis Roger Danuarta dan Cut Meyriska semakin hangat dengan kehadiran anak semata wayang mereka, Shaquille Kaili Danuarta yang lahir pada 17 Juli 2020 lalu. 

Saat ini, tak terasa baby Shaquille sudah menginjak usia tiga bulan. Cut Meyriska kerap mengunggah potret lucu sang bayi.

Yang terbaru, Cut Meyriska kembali mengunggah potret sang anak. Potret terbaru baby Shaquille begitu mencuri perhatian publik. 

Potret Terbaru

Bayi Cut Meyriska
Bayi Cut Meyriska

Hal itu terungkap dari postingan terbaru Cut Meyriska di Instagram terverifikasi. Dia mengunggah foto baby Shaquille yang sedang menatap ke arah kamera.

"Assalamualaikum, Maafkan Shaquille yg suka bikin gemez ya. Aku sudah mandi, sudah ganteng sekarang mau bobo ciang," tulis Cut Meyriska dalam keterangan fotonya.

 

Lucu dan Bikin Gemas

Postingan Cut Meyriska banyak mendapat komentar dari rekan-rekan artis. Potret baby Shaquille begitu lucu dan menggemaskan.

"Buleeetttt lucu bgttt ini anakkk," tulis @baimwong.

"Emeeeeeeeeeesssshhhhh...!!!" tulis @cutmemey.

 

Curi perhatian

Ada juga warganet yang salfok dengan mata baby Shaquille.

"Matanya," tulis @muhammad97imam.

"Mata yg indah," tulis @juariah_sity.

"Masyaallah meleleh aq ditatap ny," tulis @ddnydwi0102.

 

Seperti Boneka

Ada juga warganet yang menyebut baby Shaquille seperti boneka.

"Masya Allah kaya boneka," tulis @rabiulani.

"Boneka," tulis @marlyna_miftah.

 

Didoakan

Sejumlah warganet juga turut mendoakan baby Shaquille jadi anak saleh.

"Masya Allah tabarakallah ...itu mata atau apa ya bulet bening , jd ank sholeh ya baby s. bibirnyaaa imutt matanya belooo gemes bgt Naaak Masya Allah," tulis @latifah2959. 

Sumber: Merdeka.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Twitter dan Facebook Tangguhkan Akun Penyebar Misinformasi Pemilu AS

Posted: 03 Nov 2020 09:38 PM PST

Liputan6.com, Washington - Twitter dan Facebook pada Selasa, 3 November 2020 menangguhkan beberapa akun berita berhaluan kanan yang baru-baru ini dibuat.

Pasalnya, akun media sosial itu memposting informasi tentang pemungutan suara dalam pemilu AS yang diperebutkan dengan provokasi dan melanggar kebijakan mereka.

Twitter mengatakan, akun tersebut telah ditangguhkan karena melanggar kebijakannya terhadap "koordinasi", memposting konten yang identik namun terlihat independen atau terlibat dalam perilaku otomatis terselubung lainnya. Facebook menangguhkan mereka karena perilaku tidak autentik.

Salah satu dari mereka yang ditangguhkan saat dan menjelang pemilu AS adalah SVNewsAlerts, memiliki lebih dari 78.000 pengikut Twitter.

Akun tersebut sering memperingatkan tentang kerusuhan terkait pemilu dan menyoroti masalah keamanan dan keandalan pemungutan suara.

Itu menunjuk ke klaim penipuan tentang Demokrat dan menarik perhatian pada demonstrasi dan pidato Presiden Republik yaitu Donald Trump.

Akun lain yang ditangguhkan oleh Twitter termasuk FJNewsReporter, Crisis_Intel dan Faytuks.

Sebuah halaman Facebook juga bernama SVNewsAlerts, yang ditangguhkan pada Selasa sore, memiliki lebih dari 20.000 pengikut. Facebook menolak berkomentar lebih lanjut.

Laporan palsu atau berlebihan tentang penipuan dan penundaan pemungutan suara beredar di media sosial sepanjang hari, dalam beberapa kasus dibantu oleh akun Partai Republik dan publikasi online.

FBI dan jaksa agung New York juga mengatakan mereka sedang menyelidiki serentetan robocall misterius yang mendesak orang untuk tinggal di rumah, yang dilaporkan di beberapa negara bagian negara bagian.

Tagar #StopTheSteal

Ilustrasi Pilpres AS 2020, Donald Trump dan Melania. (Liputan6.com/Tri Yasni)
Ilustrasi Pilpres AS 2020, Donald Trump dan Melania. (Liputan6.com/Tri Yasni)

Tagar #StopTheSteal melonjak dari beberapa cuiran menjadi lebih dari 2.000 cuitan selama periode 15 menit di pagi hari, menurut perusahaan intelijen media Zignal Labs.

Zignal mengatakan, klaim tidak berdasar tentang tempat pemungutan suara yang ditutup dan antrean yang terlalu panjang di daerah-daerah yang condong ke Partai Republik di Pennsylvania, salah satu negara bagian yang paling diperebutkan, menerima lebih dari 33.000 sebutan di Twitter.

Twitter menambahkan label pengecekan fakta ke beberapa tweet dari akun @PhillyGOP, termasuk di antara tweet yang menggunakan #StopTheSteal.

Partai Republik Philadelphia tidak segera menanggapi permintaan Reuters untuk berkomentar di label Twitter.

Situs-situs sayap kanan Breitbart dan Gateway Pundit sama-sama menerbitkan artikel yang mengklaim "pencurian sedang terjadi" di Pennsylvania yang mengumpulkan ribuan saham di Facebook dan Twitter.

Dalam satu video yang dibagikan secara luas di antara penonton konservatif, pengamat jajak pendapat Trump terlihat ditolak dari sebuah situs.

Video itu dilihat 2,4 juta kali di Twitter. Pengikut gerakan akun konspirasi bernama QAnon juga menyebarkan laporan Pennsylvania.

Saksikan Video Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Heboh Pesan Berantai Puluhan Buaya Lepas di Cisadane, Ini Respons BPBD Tangerang

Posted: 03 Nov 2020 09:35 PM PST

Liputan6.com, Tangerang - Masyarakat di Kota Tangerang, khususnya di bantaran Sungai Cisadane, dibuat resah dengan beredarnya pesan berantai yang berisi adanya 43 ekor buaya yang lepas dari penangkaran ke kali tersebut.

Pesan tersebut ramai sejak Selasa, 3 November 2020.

"Himbauan kepada warga sekitar bantaran Sungai Cisadane, untuk tidak beraktifitas di sekitar bantaran sungai. Untuk yang mempunyai anak tolong dijaga jangan sampai berenang di sungai dikarenakan sekiranya 43 ekor buaya lepas di aliran Sungai Cisadane, sudah sampai Serpong," penggalan pesan berantai tersebut.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang pun langsung menyisir Sungai Cisadane pada hari ini, Rabu (4/11/2020).

Kepala BPBD Kota Tangerang, Deni Koswara mengatakan, pihaknya sudah melakukan patroli air untuk menemukan kebenaran soal 43 buaya yang lepas dari penangkaran di Bogor. Bahkan patroli dilakukan sejak Selasa 3 November 2020.

"Sebetulnya ini kegiatan rutin kami dalam rangka mengecek kesiapan kalau toh terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti banjir dan lainnya," kata Koswara di dekat Sungai Cisadane, Rabu (4/11/2020).

"Karena kemarin ada berita 43 ekor buaya lepas di Sungai Cisadane kami akhirnya meningkatkan operasi rutin," sambung dia lagi.

Pihaknya pun menambah personel dan perahu untuk menyisir Sungai Cisadane guna membuktikan kebenaran berita tersebut.

"Biasanya kami cuma satu unit perahu, ini kami tambah dua, jadi total ada tiga perahu yang patroli mengelilingi Sungai Cisadane sampai ke perbatasan Tangsel dan Kabupaten Tangerang," ungkap Koswara.

 

Minta Warga Tak Panik

Kendati demikian, Koswara meminta kepada warga Kota Tangerang terutama yang tinggal di bantaran Sungai Cisadane untuk tidak panik dan resah, namun tetap waspada. Bilamana, warga melihat ada buaya di Sungai Cisadane dapat melaporkan ke BPBD Kota Tangerang atau melalui call center 112.

"Kami tetap imbau kepada warga yang ada di pinggiran Sungai Cisadane tetap waspada, jangan sampai ada hal-hal yang tidak kita inginkan tapi jangan juga terlalu resah," imbau Koswara.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tenang, PNS Tetap Dapat THR dan Gaji ke-13 di 2021

Posted: 03 Nov 2020 09:35 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Gaji Aparatur Sipil Negara (ASN) termasuk Pegawai Negeri Sipil (PNS) dipastikan tidak ada kenaikan di 2021. Hal ini ditegaskan oleh Direktur Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan, Askolani.

Kendati begitu, ia memastikan Tunjangan Hari Raya (THR) dan gaji-13 pada 2021 akan dibayarkan full. Diketahui, pemberian THR dan Gaji ke-13 ASN/PNS tahun ini mengalami penyesuaian imbas pandemi covid-19.

"Direncanakan, pemberian THR dan Gaji-13 bisa full seperti yang telah dilakukan pada tahun 2019. Kalau di tahun 2020 tidak diberikan full," kata Askolani kepada Liputan6.com, Rabu (4/11/2020).

Sebelumnya, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati juga memastikan PNS, prajurit TNI dan anggota Polri akan menerima THR dan gaji ke-13 pada tahun 2021 secara penuh.

Hal ini tercermin dari alokasi anggaran belanja kementerian lembaga (K/L) yang mengalami peningkatan sebesar 23,1 persen tahun depan.

"Gaji ke-13 dan THR sesuai policy sebelumnya akan dibayarkan secara penuh sesuai dengan tunjangan kinerja," jelas Menkeu.

Dalam RAPBN 2021, pemerintah telah menganggarkan belanja Kementerian/Lembaga sebesar Rp 1.028,86 triliun. Sementara tahun 2020 ini, anggaran K/L sebesar Rp 836,4 triliun.

Dijelaskan dalam Buku Nota Keuangan dan RAPBN 2021, alokasi anggaran belanja K/L tersebut juga dianggarkan dengan dasar pertimbangan pengendalian jumlah PNS seiring dengan perubahan pola kerja dan proses bisnis. Serta melanjutkan kegiatan prioritas tertunda dampak Covid-19 secara sangat selektif, dan perluasan cakupan KIP Kuliah untuk mahasiswa baru.

Maaf Ya, Gaji PNS 2021 Tidak Naik

Ilustrasi Gaji
Ilustrasi Gaji

Pemerintah memastikan tidak ada kenaikan gaji Aparatur Sipil Negara (ASN) atau Pegawai Negeri Sipil (PNS) di 2021.

"Kebijakan gaji tahun 2021 (ASN/PNS), sama dengan waktu sebelumnya," ujar Direktur Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan, Askolani saat dikonfirmasi Liputan6.com, Rabu (4/11/2020).

Namun, Askolani mengatakan untuk Tunjangan Hari Raya (THR) dan gaji ke-13 akan diberikan full. Diketahui sebelumnya, THR dan Gaji ke-13 ASN/PNS tahun ini mengalami penyesuaian imbas pandemi covid-19.

"Direncanakan, pemberian THR dan Gaji-13 bisa full seperti yang telah dilakukan pada tahun 2019. Kalau di tahun 2020 tidak diberikan full," kata Askolani.

Sebelumnya, Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati juga memastikan pegawai negeri sipil (PNS), prajurit TNI dan anggota Polri bakal menerima THR dan gaji ke-13 pada tahun 2021 secara penuh.

Menkeu menjelaskan, pembayaran THR dan gaji ke-13 PNS tercermin di dalam alokasi anggaran belanja kementerian lembaga (K/L) yang mengalami peningkatan sebesar 23,1 persen tahun depan.

"Gaji ke-13 dan THR (PNS) sesuai policy sebelumnya akan dibayarkan secara penuh sesuai dengan tunjangan kinerja," jelas Menkeu.

Dalam RAPBN 2021, pemerintah telah menganggarkan belanja Kementerian/Lembaga sebesar Rp 1.028,86 triliun. Sementara tahun 2020 ini, anggaran K/L sebesar Rp 836,4 triliun.

Dijelaskan dalam Buku Nota Keuangan dan RAPBN 2021, alokasi anggaran belanja K/L tersebut juga dianggarkan dengan dasar pertimbangan pengendalian jumlah pegawai seiring dengan perubahan pola kerja dan proses bisnis, serta melanjutkan kegiatan prioritas tertunda dampak Covid-19 secara sangat selektif, dan perluasan cakupan KIP Kuliah untuk mahasiswa baru.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kenang Dalang Kondang Ki Seno Nugroho, Menko Muhadjir: Tak Kalah Hebat dari Ki Manteb

Posted: 03 Nov 2020 09:34 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy mengenang Sang Dalang Kondang, Ki Seno Nugroho (48) yang wafat pada Selasa, 3 November 2020 malam. Bahwa mendiang Ki Seno tak kalah hebat dari Maestro Perwayangan Indonesia, Ki Manteb Soedharsono.

"Innalillahi wa Inna Ilaihi Raji'un. Saya mengucapkan duka cita sedalam-dalamnya atas wafatnya dalang muda asal Yogyakarta, Ki Seno Nugroho," ucap Muhadjir dalam keterangan resmi yang diterima Health Liputan6.com, Rabu (4/11/2020).

Lebih lanjut, Muhadjir mengungkapkan, beberapa kali menyaksikan pertunjukan yang digelar Ki Seno Nugroho. Ia mengenang dalang wayang kulit asal Yogyakarta ini sebagai dalang yang hebat.

"Saya beberapa kali telah menonton pertunjukan yang digelarnya. Almarhum adalah dalang wayang kulit yang tak kalah hebatnya dengan Ki Manteb Soedharsono," ungkap Muhadjir.

Tekuni Dunia Pedalangan

Ki Seno Nugroho. (Tangkapan layar YouTube/ Dalang Seno)
Ki Seno Nugroho. (Tangkapan layar YouTube/ Dalang Seno)

Diketahui mendiang Ki Seno Nugroho menekuni dunia pedalangan sejak usia 10 tahun. Akhir-akhir ini di tengah pandemi COVID-19, Ki Seno aktif menayangkan pentas wayang melalui live streaming YouTube.

Ki Seno juga aktif menggaet para penggemar wayang di kalangan anak-anak muda. Lewat media sosial, seluruh dunia pun dapat menyaksikan secara langsung pertunjukan Ki Seno.

"Seluruh pertunjukan yang telah digelar almarhum dan ilmu yang yang telah diajarkan pada anak didik akan menjadi amalan baik. Semoga almarhum ditempatkan di tempat yang terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Kuasa," tutup Muhadjir.

Awal mula kabar duka Ki Seno Nugroho meninggal diunggah oleh akun Twitter Kiai Kanjeng.

"Inna lillahi wa inna ilaihi rojiun... Donya mung ngeterke tekan pecate nyawa. Ananging derma nggandeng manungsa tekan lawange suwargonipun Gusti Allah. Selamat jalan Dalang Ki Seno Nugroho 3 November 2020, 20.00 WIB, Yogyakarta," begitu informasi yang dibagikan via akun Twitter Kiai Kanjeng.

Wayang Potehi menjadi salah satu warusan seni budaya Tionghoa - Jawa

Wayang Potehi menjadi salah satu warusan seni budaya Tionghoa - Jawa
Wayang Potehi menjadi salah satu warusan seni budaya Tionghoa - Jawa

Saksikan Video Menarik Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Gaya Formal Sherina Munaf dengan Setelan Jas, Tetap Tampil Modis

Posted: 03 Nov 2020 09:30 PM PST

Istri Baskara Mahendra ini juga cocok dengan outfit jas berwarna merah dan hitam. Tetap modis meski pakai jas, gaya rambut curly wanita kelahiran 1990 ini juga banjir pujian. (Liputan6.com/IG/@sherinasinna)
Istri Baskara Mahendra ini juga cocok dengan outfit jas berwarna merah dan hitam. Tetap modis meski pakai jas, gaya rambut curly wanita kelahiran 1990 ini juga banjir pujian. (Liputan6.com/IG/@sherinasinna)

Istri Baskara Mahendra ini juga cocok dengan outfit jas berwarna merah dan hitam. Tetap modis meski pakai jas, gaya rambut curly wanita kelahiran 1990 ini juga banjir pujian. (Liputan6.com/IG/@sherinasinna)

Sherina Munaf juga cocok dengan setelan jas berwarna peach terang ini. Memadukan dengan sepatu berhak tinggi, penampilannya tetap modis dan fashionable. (Liputan6.com/IG/@sherinasinna)
Sherina Munaf juga cocok dengan setelan jas berwarna peach terang ini. Memadukan dengan sepatu berhak tinggi, penampilannya tetap modis dan fashionable. (Liputan6.com/IG/@sherinasinna)

Sherina Munaf juga cocok dengan setelan jas berwarna peach terang ini. Memadukan dengan sepatu berhak tinggi, penampilannya tetap modis dan fashionable. (Liputan6.com/IG/@sherinasinna)

Memadukan kaos dan bawahan rok merah serta jas putih, gaya bintang film 'Petualangan Sherina' ini bisa jadi inspirasi OOTD para netizen.(Liputan6.com/IG/@sherinasinna)
Memadukan kaos dan bawahan rok merah serta jas putih, gaya bintang film 'Petualangan Sherina' ini bisa jadi inspirasi OOTD para netizen.(Liputan6.com/IG/@sherinasinna)

Memadukan kaos dan bawahan rok merah serta jas putih, gaya bintang film 'Petualangan Sherina' ini bisa jadi inspirasi OOTD para netizen.(Liputan6.com/IG/@sherinasinna)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kemenkeu Klaim Penanganan Covid-19 Sudah Membaik

Posted: 03 Nov 2020 09:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kementerian Keuangan, Febrio Nathan Kacaribu mengklaim penanganan kasus positif covid-19 dilakukan pemerintah sudah menunjukan perbaikan. Hal ini ditandai dengan kasus harian dan kasus aktif nasional mulai melandai.

"Kalau kita lihat perkembangan penanganan covid-19 di Indonesia sudah menunjukkan perbaikan," kata dia dalam acara Simposium Nasional Keuangan Negara (SNKN) 2020, Rabu (4/11).

Dia mengatakan, penurunan angka kasus positif Covid-19 terjadi setelah pemerintah dan Pemprov DKI Jakarta melakukan kembali Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) secara ketat. Di mana PSBB terhitung pada periode 14 September - 11 Oktober 2020.

Berdasarkan data hingga Selasa (3/11) kemarin, kasus positif Covid-19 di Tanah Air bertambah 2.973. Angka ini mengalami penurunan dibandingkan pada beberapa waktu lalu yang tembus mencapai di atas 4.000 kasus per harinya.

Adapun secara keseluruhan total kasus positif menjadi 418.375 kasus. Pasien sembuh bertambah 3.931 menjadi 349.497 orang. Kasus kematian bertambah 102 menjadi 14.146 orang.

Meski dalam tren baik, kondisi tersebut tetap perlu diwaspadai. Pemerintah mengkhawatirkan setelah libur panjang Maulid Nabi akan terjadi peningkatan kembali. "Namun kondisi ini tetap perlu diwaspadai khususnya setelah libur panjang Minggu lalu sampai nanti ditemukan vaksin," kata dia.

Untuk itu, pemerintah tidak henti-hentinya meminta agar masyarakat menerapkan protokol kesehatan yang mencakup 3M (Mencuci tangan, Menjaga jarak, dan Memakai masker. Sehingga diharapkan, mampu meminimalisir terjadinya penyebaran Covid-19.

Reporter: Dwi Aditya Putra

Sumber: Merdeka.com

Sri Mulyani Gambarkan Brutalnya Dampak Covid-19 ke Ekonomi Dunia

Menteri Keuangan Sri Mulyani saat konferensi pers APBN KiTa Edisi Feb 2019 di Jakarta, Rabu (20/2). Kemenkeu mencatat defisit APBN pada Januari 2019 mencapai Rp45,8 triliun atau 0,28 persen dari PDB. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Menteri Keuangan Sri Mulyani saat konferensi pers APBN KiTa Edisi Feb 2019 di Jakarta, Rabu (20/2). Kemenkeu mencatat defisit APBN pada Januari 2019 mencapai Rp45,8 triliun atau 0,28 persen dari PDB. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati mengatakan dampak pandemi Covid-19 telah mempengaruhi seluruh aktivitas ekonomi di dunia. Kehadiran virus ini bahkan tidak pandang bulu, memberikan tekanan terhadap ekonomi baik di negara maju, negara barat, negara timur, negara berkembang, negara yang dalam low income atau high income semuanya terkena.

"Ini yang menggambarkan betapa sangat dalam dan brutalnya covid mempengaruhi seluruh perekonomian di dunia," kata Sri Mulyani dalam acara Capital Market Summit & Expo 2020, Senin (19/10).

Dia mengatakan, dampak Covid-19 di Indonesia sendiri sebetulnya cukup mengejutkan. Ekonomi pada kuartal II-2020 saat itu mengalami kontraksi hingga minus 5,3 persen.

Kendati begitu, jika dilihat dalam perspektif antara negara-negara baik tergabung di dalam G20, atau negara-negara yang emerging, pertumbuhan ekonomi Indonesia relatif dalam situasi yang cukup baik. "Meskipun ini tentu tidak membuat kita terlena. kita tetap berusaha untuk mengembalikan perekonomian kita kepada zona positif," kata dia.

Bendahara Negara itu menyebut, tak hanya Indonesia, di negara sekitar juga mengalami kontraksi yang lebih dalam. Tentu kalau melihat Malaysia, Thailand, Singapura, Filipina mengalami kontraksi bahkan sudah di atas 10 persen semuanya.

"Dan untuk kuartal III-nya mereka juga masih menghadapi kontraksi yang sangat dalam di atas 4 persen. Misalnya saja, Malaysia dari 17,1 persen kontraksi kuartal kedua, kuartal III-nya proyeksinya 4,5 persen," katanya.

Kemudian untuk Filipina 16,5 persen kontraksinya di kuartal II, kemungkinan akan kontraksi di kuartal III 6,3 persen, Thailand yang mengalami kontraksi kuartal II 12,2 persen, kuartal III masih akan menghadapi kontraksi 9,3 persen.

"Kalau Singapura memang sangat terpukul karena memang negara ini sangat bergantung pada trade, pada tourism, pada mobility dari seluruh dunia dan oleh karena itu mengalami kontraksi di 13,2 persen, dan untuk kuartal III masih di 6,0 persen," katanya.

Sementara Pemerintah Indonesia sendiri mengharapkan proyeksi pertumbuhan ekonomi di kuartal III kontraksinya diantara minus 1 persen hingga minus 2,9 persen. Dengan demikian, secara keselurihan ekonomi 2020 berada di minus 1,7 persen hingga minus 0,6 persen.

"Ada negara yang bisa pulih dan kecepatan pemulihannya sangat tergantung dari berbagai hal termasuk kemampuan mereka untuk menangani covid, namun juga instrumen kebijakan yang mereka miliki, baik itu fiskal, moneter maupun kebijakan di sektor keuangan," tandas dia.

Reporter: Dwi Aditya Putra

Sumber: Merdeka.com

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bigetron Red Aliens Ungkap Siapa Rival di PUBG Mobile Global Championship 2020

Posted: 03 Nov 2020 09:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - PUBG Corp dan Tencent dipastikan akan menggelar PUBG Mobile Global Championship (PMGC) 2020 akan digelar pada November hingga Desember 2020.

Dari 21 tim esports yang akan bertanding, Indonesia akan diwakili oleh dua tim terbaik mereka, yakni Bigetron Red Aliens dan Aerowolf Limax.

Pada sesi jumpa media secara online, Selasa (3/11/2020), Bigetron RA sebagai salah satu tim Indonesia yang akan bertanding di PMGC 2020 berbagi informasi tentang persiapan mereka.

Tak hanya itu, tim yang digawangi oleh Made Bagus "Luxxy" Prabaswara, Muhammad "Ryzen" Albi, Nizar "Microboy" Lugatio Pratama, dan Made Bagas "Zuxxy" Pramudita ini juga mengungkap tim mana yang akan menjadi rival utama mereka dalam turnamen.

Luxxy mengatakan, dia dan teman-teman satu tim menganggap tim regional Tiongkok perlu diwaspadai dan menjadi perhitungan sebagai rival terberat.

"Region paling kuat itu dari Tiongkok, dan dua tim terbaik mereka yang bertanding saat ini perlu diwaspadai," kata Luxxy dan Zuxxy dari tim Bigetron Red Aliens.

 

Alasan Perlu Diwaspadai

Apa yang membuat tim yang berasal dari Tiongkok sangat ditakuti oleh pemain profesional? "Lebih karena tidak diketahui seperti apa kemampuan mereka secara langsung," ucap Luxxy.

"Berhubung mereka main di server dan region yang berbeda, jadi hal yang 'unknown' ini perlu dipelajari lebih lanjut, mulai dari gameplay mereka hingga skill masing-masing pemain saat bermain," tambahnya.

Lalu, tim esports mana yang akan menjadi tantangan tim Bigetron Red Aliens meraih piala? "Tim Tiongkok 4AM dan Team Secret dari Thailand," kata mereka.

 

Target Bigetron Red Aliens

Saat ditanya target, mereka berempat kompak mengatakan ingin menjadi juara dan kembali mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia.

"Pastinya kita ingin menang. Tetapi juga mau membuktikan kemampuan tim esports Indonesia juga tidak kalah jago dengan pemain profesional negara lainnya."

(Ysl/Isk)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Penjelasan Rivan Nurmulki Soal Kata Germo di Jersey Nagano Tridents

Posted: 03 Nov 2020 09:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Kiprah Rivan Nurmulki bersama Nagano Tridents di V.League Division 1 Jepang menarik perhatian para pecinta bola voli di Tanah. Mereka selalu menantikan aksi dari pemain andalan timnas Indonesia itu.

Tak hanya aksi Rivan Nurmulki di kompetisi bola voli kasta tertinggi di Jepang tersebut yang selalu jadi perhatian. Tapi, juga Jersey Nagano.

Seperti diketahui, di bagian dada jersey Nagano tertulis kata Germo dengan cukup besar. Dalam kamus bahasa Indonesia, induk semang bagi perempuan pelacur atau muncikari.

Kata Germo jelas berkonotasi negatif di Indonesia. Benarkah kata Germo yang ada di jersey klub yang diperkuat Rivan Nurmulki juga memiliki arti negatif?

Komentar Rivan Nurmulki

Rivan Nurmulki dengan pelatih Nagano Tridents Ahmad Masajedi saat tampil di V.League Division 1 Jepang. (foto: Instagram @tokkochan2020)
Rivan Nurmulki dengan pelatih Nagano Tridents Ahmad Masajedi saat tampil di V.League Division 1 Jepang. (foto: Instagram @tokkochan2020)

"Saya kurang paham. Tetapi kemarin sempat tanya, Germo itu nama perusahaan sponsor di bagian elektronik, sama seperti Panasonic, Epson," kata Rivan Nurmulki dalam bincang virtual Corner Six Liputan6.com, baru-baru ini.

Saat ditanyakan kembali bahwa kata Germo bukan berarti negatif, atlet kelahiran Bangko, Jambi, itu menegaskan: "Jadi bukan negatif, ya positif."

Sekadar informasi, Germo merupakan sponsor utama Nagano Tridents. Perusahaan ini satu dari 150 sponsor yang mendukung Nagano.

 

 

Pemain Pertama

Debut atlet voli Indonesia Rivan Nurmulki bersama Nagano Tridents di V.League Division 1 Jepang mendapat pujian. (foto: Instagram @ melt_aya.0205)
Debut atlet voli Indonesia Rivan Nurmulki bersama Nagano Tridents di V.League Division 1 Jepang mendapat pujian. (foto: Instagram @ melt_aya.0205)

Rivan Nurmulki menorehkan sejarah setelah menjadi pemain pertama Indonesia yang bermain di Liga Voli Jepang. Pemain berusia 25 tahun tersebut dikontrak selama satu musim.

Pemain yang juga berpangkat briptu di Kepolisian RI itu mengaku menikmati bermain di Liga Jepang. Menurutnya, banyak pengalaman baru yang dia dapatkan di Negeri Sakura.

Sejauh ini, Rivan Nurmulki telah empat kali bertanding besama Nagano. Sayangnya, Nagano masih belum menang dalam empat pertandingan tersebut.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Lonjakan Pemilih Awal Pilpres AS, Surat Suara Mulai Disortir

Posted: 03 Nov 2020 09:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Pada malam sebelum pilpres 3 November, the US Election Project mencatat jumlah pemilih secara awal menembus 97 juta orang, jauh melebihi angka saat pilpres 2016. Sebagian suara ini mulai diproses, sementara lonjakan jumlah pemilih lewat pos bisa menunda pengumuman hasil pilpres di beberapa tempat.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Diego Maradona Dirawat, Fans Berkumpul di Rumah Sakit

Posted: 03 Nov 2020 09:30 PM PST

Spanduk mantan bintang sepak bola Argentina, Diego Maradona tergantung di luar rumah sakit tempatnya dirawat di La Plata, Selasa (3/11/2020). Diego Maradona dilaporkan sudah dirawat di rumah sakit sejak Senin (2/11/2020) waktu setempat karena anemia dan dehidrasi berat. (AP Photo/Natacha Pisarenko)
Spanduk mantan bintang sepak bola Argentina, Diego Maradona tergantung di luar rumah sakit tempatnya dirawat di La Plata, Selasa (3/11/2020). Diego Maradona dilaporkan sudah dirawat di rumah sakit sejak Senin (2/11/2020) waktu setempat karena anemia dan dehidrasi berat. (AP Photo/Natacha Pisarenko)

Spanduk mantan bintang sepak bola Argentina, Diego Maradona tergantung di luar rumah sakit tempatnya dirawat di La Plata, Selasa (3/11/2020). Diego Maradona dilaporkan sudah dirawat di rumah sakit sejak Senin (2/11/2020) waktu setempat karena anemia dan dehidrasi berat. (AP Photo/Natacha Pisarenko)

Penggemar sepak bola berkumpul di luar Clinica Olivos, tempat mantan bintang sepak bola Argentina Diego Maradona akan menjalani operasi, di Buenos Aires, Selasa (3/11/2020). Diego Maradona menjalani operasi hematoma subdural atau pembekuan darah di otak. (AP Photo/Natacha Pisarenko)
Penggemar sepak bola berkumpul di luar Clinica Olivos, tempat mantan bintang sepak bola Argentina Diego Maradona akan menjalani operasi, di Buenos Aires, Selasa (3/11/2020). Diego Maradona menjalani operasi hematoma subdural atau pembekuan darah di otak. (AP Photo/Natacha Pisarenko)

Penggemar sepak bola berkumpul di luar Clinica Olivos, tempat mantan bintang sepak bola Argentina Diego Maradona akan menjalani operasi, di Buenos Aires, Selasa (3/11/2020). Diego Maradona menjalani operasi hematoma subdural atau pembekuan darah di otak. (AP Photo/Natacha Pisarenko)

Penggemar berdiri di belakang spanduk bergambar Diego Maradona dan revolusioner Marxis Ernesto
Penggemar berdiri di belakang spanduk bergambar Diego Maradona dan revolusioner Marxis Ernesto

Penggemar berdiri di belakang spanduk bergambar Diego Maradona dan revolusioner Marxis Ernesto

Para penggemar mantan bintang sepak bola Argentina, Diego Maradona berkumpul di luar rumah sakit tempatnya akan menjalani operasi di Olivos, Buenos Aires, Selasa (3/11/2020). Diego Maradona menjalani operasi hematoma subdural atau pembekuan darah di otak. (JUAN MABROMATA / AFP)
Para penggemar mantan bintang sepak bola Argentina, Diego Maradona berkumpul di luar rumah sakit tempatnya akan menjalani operasi di Olivos, Buenos Aires, Selasa (3/11/2020). Diego Maradona menjalani operasi hematoma subdural atau pembekuan darah di otak. (JUAN MABROMATA / AFP)

Para penggemar mantan bintang sepak bola Argentina, Diego Maradona berkumpul di luar rumah sakit tempatnya akan menjalani operasi di Olivos, Buenos Aires, Selasa (3/11/2020). Diego Maradona menjalani operasi hematoma subdural atau pembekuan darah di otak. (JUAN MABROMATA / AFP)

Penggemar mantan bintang sepak bola Argentina, Diego Maradona berkumpul di luar rumah sakit tempatnya akan menjalani operasi di Olivos, Buenos Aires, Selasa (3/11/2020). Diego Maradona menjalani operasi hematoma subdural atau pembekuan darah di otak. (JUAN MABROMATA / AFP)
Penggemar mantan bintang sepak bola Argentina, Diego Maradona berkumpul di luar rumah sakit tempatnya akan menjalani operasi di Olivos, Buenos Aires, Selasa (3/11/2020). Diego Maradona menjalani operasi hematoma subdural atau pembekuan darah di otak. (JUAN MABROMATA / AFP)

Penggemar mantan bintang sepak bola Argentina, Diego Maradona berkumpul di luar rumah sakit tempatnya akan menjalani operasi di Olivos, Buenos Aires, Selasa (3/11/2020). Diego Maradona menjalani operasi hematoma subdural atau pembekuan darah di otak. (JUAN MABROMATA / AFP)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dirjennya Isolasi Mandiri, WHO Sebut Tedros Adhanom Belum Tes COVID-19

Posted: 03 Nov 2020 09:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Direktur Jenderal World Health Organization (WHO) Tedros Adhanom Ghebreyesus menyatakan bahwa dirinya harus menjalani karantina mandiri usai berkontak dengan seseorang yang positif COVID-19.

"Saya baik-baik saja dan tanpa gejala, tetapi akan melakukan karantina mandiri dalam beberapa hari mendatang, sesuai protokol WHO," kata Tedros dalam konferensi pers virtual pada Senin pekan ini, dikutip dari laman resmi WHO pada Rabu (4/11/2020).

Terkait hal ini, WHO membantah bahwa Tedros dinyatakan positif COVID-19. Pernyataan ini mereka keluarkan usai berembus kabar yang menyebut bahwa pria 55 tahun itu terinfeksi virus corona.

Dikutip dari AP News, WHO menyebut bahwa Tedros belum melakukan tes COVID-19 sama sekali. Mereka juga menyebut bahwa ia tidak diharuskan menjalani tes berdasarkan "protokol saat ini."

"Pengujiannya akan bergantung pada datangnya gejala atau sebaliknya, ia mungkin akan diuji di hari-hari yang akan datang," kata Mike Ryan, Kepala Kedaruratan WHO dalam konferensi persnya.

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

 

Risiko Penularan di Kantor Pusat WHO

Direktur Jenderal Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) Tedros Adhanom Ghebreyesus (tengah, belakang) berbicara dalam konferensi pers di Jenewa, 11 Maret 2020. WHO menyatakan wabah COVID-19 dapat dikategorikan sebagai
Direktur Jenderal Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) Tedros Adhanom Ghebreyesus (tengah, belakang) berbicara dalam konferensi pers di Jenewa, 11 Maret 2020. WHO menyatakan wabah COVID-19 dapat dikategorikan sebagai

Selain itu, Maria Van Kerkhove, Kepala Teknis WHO untuk Pandemi COVID-19 mengatakan bahwa tidak ada penularan virus corona di kantor WHO di Jenewa, Swiss. "Tetapi ini adalah sesuatu yang kami pantau setiap hari," ujarnya.

Karantina mandiri yang dilakukan Tedros menyoroti risiko dan tantangan yang dihadapi banyak organisasi dalam mencegah COVID-19, termasuk kantor agensi Persatuan Bangsa-Bangsa tersebut, yang berisii pakar medis, ilmuwan, dan ahli virus.

Ryan mencatat bahwa staf yang memasuki gedung telah menjalani pemeriksaan suhu saat datang. Mereka juga diminta untuk melaporkan status kesehatannya setiap hari. Apabila sakit di rumah atau di kantor, mereka juga akan mendapatkan mekanisme respon dengan segera.

"Ini bukan situasi tanpa risiko, kami telah mengatakannya berulang kali," kata Ryan. "Saat ini tidak ada lingkungan di dunia yang tanpa risiko."

Di Jenewa sendiri, dilaporkan telah terjadi peningkatan kasus COVID-19. Pada Minggu waktu setempat, pembatasan yang lebih ketat telah diberlakukan di sana usai lebih dari seribu kasus baru dilaporkan setiap harinya.

Infografis Tes Massal Deteksi Corona Covid-19

Infografis Tes Massal Deteksi Corona Covid-19 (Liputan6.com/Triyasni)
Infografis Tes Massal Deteksi Corona Covid-19 (Liputan6.com/Triyasni)

Simak Juga Video Menarik Berikut Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Fakta Dimas Tukang Bakso Viral Mirip Raffi Ahmad, Habis Magrib Jualan Demi Bantu Ekonomi Ayah

Posted: 03 Nov 2020 09:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Raffi Ahmad mendadak punya saudara kembar. Tentu saja bukan saudara kembar biologis, melainkan orang lain yang mirip dengannya. Namanya, Dimas Ramadhan seorang penjual bakso ikan.

Dimas Ramadhan penjual bakso ikan mendadak viral setelah rekaman videonya di TikTok ramai dibahas warganet. Kabar ini sampai ke telinga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Raffi Ahmad akhirnya mengundang "kembarannya" ke rumah Andara. Showbiz Liputan6.com merangkum 6 fakta pertemuan Raffi Ahmad dan sang tukang bakso viral baru-baru ini. Selamat menyimak.

 

1. Delapan Tahun di Bekasi

Raffi Ahmad bertemu kembarannya yang viral, sempat tawari biaya kuliah. (Sumber: YouTube/Rans Entertainment)
Raffi Ahmad bertemu kembarannya yang viral, sempat tawari biaya kuliah. (Sumber: YouTube/Rans Entertainment)

Dimas Ramadhan dan keluarganya tinggal di Rawa Lumbu, Bekasi Timur. Ia dan ayahnya jualan bakso di daerah itu. Bumbu raciknya disiapkan sang ayah. Mereka jualan bergantian.

"Bakso ikan, ini lagi nyiapin cabainya sama tahu. Sudah delapan tahun jualan (di sini)," ujar ayah Dimas dalam video "Gemeteran Sampai Andara, Dimas Ahmad Ketemu Raffi Ahmad" yang mengudara di kanal YouTube RANS Entertainment, Selasa (3/11/2020).

2. Jual Bakso Bantu Ayah

Raffi Ahmad bertemu kembarannya yang viral, sempat tawari biaya kuliah. (Sumber: YouTube/Rans Entertainment)
Raffi Ahmad bertemu kembarannya yang viral, sempat tawari biaya kuliah. (Sumber: YouTube/Rans Entertainment)

Sang ayah berbagi tugas dengan Dimas. "Dia jualan jatahnya habis magrib soalnya dulu sekolah jadi waktunya (bantu jualan) habis magrib. Kami jualan dari jam 11 atau 12 siang sampai jam 9 malam," imbuhnya.

Dimas ikut banting tulang bersama ayah demi memenuhi kebutuhan ekonomi keluarga. Ia tak malu jualan bakso ikan di pinggir jalan. Yang penting halal dan jadi berkat buat keluarga.

3. Gemetaran Tiba di Andara

Raffi Ahmad bertemu kembarannya yang viral, sempat tawari biaya kuliah. (Sumber: TikTok/daniaawly_/YouTube/Rans Entertainment)
Raffi Ahmad bertemu kembarannya yang viral, sempat tawari biaya kuliah. (Sumber: TikTok/daniaawly_/YouTube/Rans Entertainment)

Kali pertama tiba di Andara, Dimas Ramadhan syok. Saking kaget, ia enggan masuk ke rumah Raffi Ahmad. Seorang kru mempersilakannya masuk dan memintanya menunggu di ruang tengah.

"Gemetaran, gede banget rumahnya. Ini kalau jalan-jalan di dalam naik motor kayaknya karena capai," kata Dimas yang mengenakan jaket ungu. Sebelum masuk, ia melepas alas kaki.

4. Jual Bakso Sejak Kelas 2 SMP

Raffi Ahmad Buat Sayembara untuk Bertemu Pedagang Bakso Viral yang Mirip Dengannya. (instagram.com/raffinagita1717)
Raffi Ahmad Buat Sayembara untuk Bertemu Pedagang Bakso Viral yang Mirip Dengannya. (instagram.com/raffinagita1717)

Dimas Ramadhan viral setelah videonya tengah melayani konsumen diunggah di Tiktok. Raffi Ahmad menanyakan apa dampak video viral itu terhadap omzet penjualan bakso ikannya.

"Baksonya bagimana, laku?" tanya personel Bukan Bintang Biasa. "Alhamdulillah, laku ramai banget. Saya mulai bantuin Bapak itu dari kelas 2 SMP," jawab Dimas, ringkas.

5. Dikritik Raffi Ahmad

Raffi Ahmad. (Foto: Instagram @raffinagita1717)
Raffi Ahmad. (Foto: Instagram @raffinagita1717)

Raffi Ahmad mengakui, Dimas Ramadhan mirip dengannya saat muda dulu. Dimas sendiri kini berusia 19 tahun. Ia tak menyangka mendadak terkenal gara-gara dinilai mirip sang aktor.

Kali pertama bertemu, Raffi Ahmad melayangkan kritik untuk Dimas Ramadhan. "Rambutnya doang nih, harusnya rambutnya dipendekin (biar lebih mirip gue)," kata bintang film 40 Hari Bangkitnya Pocong.

 

6. Bakso Setengah Matang

Unggahan Raffi Ahmad. (Foto: YouTube RANS Entertainment)
Unggahan Raffi Ahmad. (Foto: YouTube RANS Entertainment)

Datang ke kediaman Raffi Ahmad, Dimas Ramadhan membawa tas plastik merah berisi bakso ikan untuk Raffi Ahmad dan keluarga. "(Kalau ketemu Raffi Ahmad mau ngomong apa) enggak tahu. Itu diajak ke sini mau ngapain?" katanya kepada kru.

"Tas isinya bakso, belum (ada bumbunya). Entar gue bikin deh kalau bumbu kuahnya. Bawang putih, bawang merah," ujar Dimas kepada kru, beberapa menit sebelum Raffi Ahmad menemuinya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tingkatkan Literasi Jaminan Sosial, BPJS Ketenagakerjaan Teken MoU dengan Menteri Teten

Posted: 03 Nov 2020 09:25 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJS Ketenagakerjaan) atau BP Jamsostek menandatangani Nota Kesepahaman dengan Kementerian Koperasi dan UKM. Kerja sama ini dijalin guna mengintegrasikan dan bertukar data serta informasi untuk meningkatkan literasi jaminan sosial ketenagakerjaan.

"Nota kesepahaman ini adalah mengintegrasikan data dan juga kita bisa saling tukar informasi melakukan diseminasi bersama untuk peningkatan literasi jaminan sosial Ketenagakerjaan," kata Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan Agus Susanto, Rabu (4/11/2020).

Menurutnya, kerja sama ini dapat membantu pemerintah dalam mewujudkan beberapa rencana  peningkatan dan transformasi jaminan sosial, dimana BPJS ketenagakerjaan juga sedang melakukan transformasi digital baik di bisnis proses maupun lainnya.

Penandatanganan nota kesepahaman ini tidak lain adalah salah satu wujud nyata kehadiran negara untuk memberikan perlindungan kepada seluruh pekerja.

"Kami BPJS Ketenagakerjaan sesuai amanah undang-undang tidak membedakan kerjanya apa, dimana, tetapi semua pekerja Indonesia wajib diberikan perlindungan. Kami wajib memberikan perlindungan, sementara yang dilindungi juga wajib harus mendaftarkan," ujarnya.

Namun kata Agus, sistem pengelolaan jaminan sosial di Indonesia ini sifatnya kontributori artinya yang mendapatkan perlindungan yang mendapatkan manfaat adalah mendaftar dan membayar iuran.

"Oleh karena itu sangat perlu untuk bagaimana meningkatkan literasi pemahaman kesadaran akan pentingnya jaminan sosial karena ada unsur mereka harus mengiur," katanya.

Di dalam kegiatan ini pihaknya berterima kasih kepada Kementerian Koperasi dan UKM yang memiliki visi dan misi yang sama untuk memberikan perlindungan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia.

"Oleh karena itu kami sering membaca ekosistem Koperasi dan UKM itu luar biasa sudah masuk ke ekosistem digital, kami juga memiliki digital environment jika disambungkan akan dahsyat oleh karena itu momentum yang sangat baik," ujarnya.

Demikian Agus meyakini dengan kerja sama antara BPJS Ketenagakerjaan dan Kementerian Koperasidan UKM ini dapat membangun sinergitas dan saling bahu membahu agar kesejahteraan bagi pekerja dan akan mempercepat pemulihan ekonomi nasional segera terwujud.

Vokasi BPJS Ketenagakerjaan Rangkul Karyawan yang Putus Kontrak atau PHK

Direktur Perencanaan Strategis dan TI BPJS Ketenagakerjaan, Sumarjono, meninjau pelayanan di Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Salemba, Jakarta, Rabu (4/5). Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka memperingati hari buruh.(Liputan6.com/Fery Pradolo)
Direktur Perencanaan Strategis dan TI BPJS Ketenagakerjaan, Sumarjono, meninjau pelayanan di Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Salemba, Jakarta, Rabu (4/5). Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka memperingati hari buruh.(Liputan6.com/Fery Pradolo)

Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) menyelenggarakan vokasi atau pelatihan kerja bagi para pekerja yang mengalami putus kontrak kerja atau Pemutusan Hubungan Kerja (PHK). Hal itu bertujuan agar para pekerja, bisa belajar kembali meningkatkan kemampuan maupun keahlian.

Direktur Pelayanan BPJS Ketenagakerjaan, Krishna Syarif mengatakan program tersebut bakal meningkatkan sumber daya manusia. Hal itu sesuai dengan rancangan besar program pemerintah beberapa tahun mendatang.

"BPJAMSOSTEK melalui Peraturan Menteri Keuangan, ditunjuk menjadi salah satu penyelenggara vokasi. Karena dinilai relevan dan erat dengan binis yang diselenggarakan oleh BPJAMSOSTEK yaitu jaminan sosial ketenagakerjaan. Dengan stakeholder-nya adalah pekerja, pengusaha, dan pemerintah," kata Krishna, di Gedung BPJS Ketenagakerjaan Pusat, Jalan Gatot Subroto, Karet Semanggi, Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu (6/11/2019).

Mengenai BPJAMSOSTEK, lanjut Krishna program itu sebagai pilar penting untuk menjalankan vokasi. Yaitu melalui komunitas yang sudah terbentuk di lingkungan bisnis BPJAMSOSTEK.

"Jadi sekarang kita ada kesempatan ketika karyawan kena PHK, atau putus kontrak kerja, jangan putus asa. Kami menyiapkan modul dan kelas yang bisa diakses semua balai latihan kerja, pusat latihan kerja, dan training center yang bekerjasama dengan BPJAMSOSTEK. Untuk belajar kembali, up skilling,reskilling, supaya kita bisa kembali bekerja atau menjadi wirausaha," kata Krishna.

Bicara BPJAMSOSTEK saat ini sudah ada tiga wilayah yang menerapkan hal itu. Mulai dari DKI Jakarta, Banten, dan Jawa Barat.

"Sekarang kami baru punya 12 modul, di beberapa titik wilayah termasuk di NTB, Balikpapan, dan Banten. Di kemudian hari, ini akan berkembang luas di setiap titik, di mana ada potensi mengembangkan peningkatan SDM kami," jelasnya.

Ia melanjutkan, beberapa modul pelatihan yang tersedia di vokasi BPJAMSOSTEK itu, antara lain Digital Kreatif (UI/UX dan pembuatan aplikasi), Basic Manufacture, Basic Hospitality, Sawing, dan Pariwisata.

Selain itu, ada pula mengenai Adiminstrasi Perkantoran, Operator Alat Berat, Operator Pesawat Angkat Angkut (Forklift), Kerja di ketinggian, Kelistrikan, Asisten Koki, Food and Baverage, Barista, Desain Grafis, dan lainnya.

Oleh karena itu, dengan jumlah 660.000 perusahaan, pihaknya mendata skill yang dibutuhkan perusahaan tersebut.

"Kami mendaftar kebutuhan jenis pelatihannya seperti apa. Sekarang antara supply dan demand match. Supaya mereka juga merasa dihargai. Sejak ter-PHK mereka terakomodasi dan diberikan bantuan oleh pemerintah melalui BPJS ketenagakerjaan dengan vokasi ini bisa bekerja kembali," katanya.

Persyaratan

Bagi para pekerja yang tertarik, Krishna mengatakan untuk persyaratan menjadi peserta vokasi BPJAMSOSTEK tersebut sangat mudah. Pertama, peserta harus Warga Negara Indonesia (WNI), lalu telah menjadi peserta Penerima Upah BPJAMSOSTEK dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang valid dan diutamakan mengikuti program JHT (Jaminan Hari Tua).

Selain itu, kepesertaan BPJAMSOSTEK minimal 1 tahun atau 12 bulan dengan besaran upah yang dilaporkan minimal sebesar Upah Minimum Kota/Kabupaten (UMK) terendah di Indonesia, mengalami PHK, masa berhenti paling singkat 1 bulan dan paling lama 24 bulan sebelum terdaftar menjadi peserta vokasi.

"Lalu tidak terdaftar sebagai peserta aktif BPJAMSOSTEK pada saat mendaftarkan diri menjadi peserta vokasi, kemudian peserta saat mendaftarakan diri sebagai peserta pelatihan vokasi masimum berusia 40 tahun. Lalu, pelatihan vokasi hanya diberikan satu kali bagi setiap peserta, dan bersedia mengikuti ketentuan pelatihan vokasi BPJS Ketenagakerjaan," jelasnya.

Keuntungan menjadi peserta vokasi BPJS ketenagakerjaan, ini menurut Krishna, akan mendapatkan pelatihan gratis hingga tersertifikasi.

Kemudian diberikan uang saku dan transport harian. Juga kesempatan kerja lebih besar karena LPK maupun BPJAMSOSTEK, akan membantu menghubungkan dengan perusahaan penyedia lowongan kerja.

"Peserta bisa mendaftarkan diri melalui alamat www.sso.bpjsketenagakerjaan.go.id. Hanya saja sebelumnya diwajibkan peserta memiliki akun aplikasi BPJSTKU," jelas Krishna.

Sementara, untuk mitra Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) vokasi BPJAMSOSTEK sendiri, pihaknya tidak main-main. Pasalnya persyaratan ketat harus dipenuhi oleh para LPK.

"Salah satunya, lembaga pelatihan memiliki izin operasional, telah menyelenggarakan vokasi minimal enam bulan, dan mampu melakukan pengujian dan pemberian sertifikasi bagi peserta pelatihan vokasi," jelasnya.

Selain itu, Lembaga Pelatihan Kerja terdaftar sebagai peserta BPJAMSOSTEK (khusus LPK Swasta dan Korporasi), lalu memiliki minimal dua jenis modul, dan memiliki kerjasama dengan perusahaan penyedia lowongan kerja.

"Untuk jumlah pesertanya, dari September kami baru mulai, sampai November sudah ada 300 pekerja yang menjadi peserta. Kami asumsikan sekarang terserap adalah 50 persen," jelas Krishna.

Saat ini pihaknya tengah mengembangkan pola, agar perusahaan bisa mendata semua jenis pekerjaan dan jumlah peserta, yang dibutuhkan melalui BPJAMSOSTEK ini.

"Jadi kalau kami melakukan vokasi tidak sia-sia. Karena sudah tersedia informasi dan data dari pemberi kerja atau perusahaan yang membutuhkan. Kebutuhan pekerjannya sesuai dengan skill-nya masing-masing," jelasnya.

Saksikan video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Andi Irfan Didakwa Bermufakat Jahat Suap Pejabat Kejagung dan MA

Posted: 03 Nov 2020 09:25 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Politikus Nasdem Andi Irfan Jaya didakwa menjadi perantara suap antara Pinangki Sirna Malasari dan Djoko Soegiarto Tjandra. Selain menjadi perantara suap, Andi Irfan juga didakwa melakukan pemufakatan jahat bersama-sama Pinangki dan Djoko Tjandra untuk menyuap pejabat di Kejaksaan Agung dan MA.

"Terdakwa (Andi Irfan Jaya) telah melakukan permufakatan jahat dengan Pinangki Sirna Malasari dan Djoko Soegiarto Tjandra untuk melakukan tindak pidana korupsi," ujar Jaksa Didi Kurniawan dalam dakwaannya di Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat, Rabu (4/11/2020).

Andi Irfan, Pinangki, dan Djoko Tjandra bermufakat jahat memberikan suap sebesar USD 10 juta kepada pejabat di Kejagung dan MA.

Suap bertujuan agar pejabat Kejagung dan MA memberikan fatwa MA Kejagung agar Djoko Tjandra tak dieksekusi atas kasus korupsi hak tagih Bank Bali.

"Sehingga, Djoko Soegiarto Tjandra bisa kembali ke Indonesia tanpa harus menjalani pidana," kata Jaksa.

Awal mula suap

Tersangka perkara dugaan suap penghapusan nama terpidana perkara pengalihan hak tagih atau cessie Bank Bali dari daftar red notice Polri, Djoko Soegiarto Tjandra saat menjalani sidang pembacaan dakwaan di Pengadilan Tipikor Jakarta, Senin (2/11/2020). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Tersangka perkara dugaan suap penghapusan nama terpidana perkara pengalihan hak tagih atau cessie Bank Bali dari daftar red notice Polri, Djoko Soegiarto Tjandra saat menjalani sidang pembacaan dakwaan di Pengadilan Tipikor Jakarta, Senin (2/11/2020). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Suap bermula pada 22 November 2019. Saat itu Pinangki menghubungi Andi Irfan Jaya untuk menemaninya bertemu dengan Djoko Tjandra di Kuala Lumpur, Malaysia. Mereka pun berangkat pada 25 November 2019 bersama dengan Anita Kolopaking selaku kuasa hukum Djoko Tjandra.

Ketiganya kemudian bertemu dengan Djoko Tjandra di Kantor The Exchange 106 Kuala Lumpur. Dalam pertemuan tersebut, Pinangki memperkenalkan Andi Irfan Jaya sebagai konsultan yang akan meredam pemberitaan di media massa apabila Djoko Tjandra kembali ke Indonesia.

"Selanjutnya, Andi Irfan Jaya, Anita Kolopaking, dan Pinangki menyerahkan serta memberikan penjelasan mengenai rencana atau planning berupa action plan kepada Djoko Tjandra untuk mengurus fatwa MA melalui Kejagung," kata Jaksa.

Atas perbuatannya, Andi Irfan Jaya didakwa melanggar Pasal 5 ayat (2) Juncto Pasal 5 ayat (1) huruf a dan Pasal 11 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2001 Juncto Pasal 56 ke-1 KUHP.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

KAI Angkut 240.823 Penumpang Selama Libur Panjang

Posted: 03 Nov 2020 09:20 PM PST

Liputan6.com, Jakarta PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI tercatat sudah melayani 240.823 pelanggan Kereta Api Jarak Jauh (KAJJ) pada libur panjang Maulid Nabi periode 27 Oktober sampai dengan 2 November 2020.

Jumlah tersebut naik 68 persen dibanding dengan pekan sebelumnya (periode 20 sampai 26 Oktober 2020) sebanyak 145.078 pelanggan. Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo menyatakan, peningkatan jumlah penumpang ini menunjukkan komitmen KAI untuk memberikan pelayanan terbaik kepada msayarakat yang bepergian pada saat libur panjang dengan tetap menjaga protokol pencegahan penyebaran Covid-19

"Sehingga perjalanan KA terselenggara dengan aman, lancar, terkendali, dan dan sehat, tanpa menimbulkan penyebaran klaster baru Covid-19 di transportasi kereta api," ujar Didiek dalam keterangannya, Rabu (4/11/2020).

Didiek mengatakan, tanggal 28 Oktober 2020 menjadi tanggal favorit masyarakat untuk bepergian saat libur panjang kemarin dengan 37.143 pelanggan KA Jarak Jauh (KAJJ), demikian pula dengan tanggal 1 November 2020, dimana KAI melayani sebanyak 53.007 pelanggan KAJJ.

"Jumlah pelanggan pada tanggal 1 November 2020 tersebut merupakan rekor tertinggi sejak KA Jarak Jauh dioperasikan kembali secara reguler pada 12 Juni 2020," kata Didiek.

Adapun yang menjadi rute favorit selama periode Long Weekend ini adalah Jakarta - Yogyakarta pp, Jakarta - Bandung pp, dan Jakarta - Surabaya pp.

Lebih lanjut, pada masa libur panjang ini KAI mengoperasikan rata-rata 88 KAJJ per hari, naik 20 persen dibandingkan pekan sebelumnya dengan rata-rata 74 KAJJ per hari.

Total tempat duduk yang disediakan adalah 267.204 tempat duduk, naik 20 persen dibandingkan pekan sebelumnya sebanyak 223.268 tempat duduk. KAI sendiri hanya menjual 70 persen tiket dari total kapasitas tempat duduk dengan tujuan untuk menciptakan physical distancing.

"Okupansi pelanggan KA Jarak Jauh pada periode liburan ini mencapai 90 persen dari tiket yang disediakan, naik 64 persen dibandingkan dengan pekan sebelumnya. Bahkan untuk tanggal 28 Oktober dan 1 November, penjualan tiket mencapai 100 persen," katanya.

 

Tak Ada Klaster Penularan Covid-19 di Kereta Api

Interior KA Majapahit (Foto: Dok PT KAI Daop 8 Surabaya)
Interior KA Majapahit (Foto: Dok PT KAI Daop 8 Surabaya)

Didiek melanjutkan, meski ada lonjakan jumlah pelanggan, KAI meyakinkan bahwa tidak ada klaster penularan Covid-19 pada transportasi kereta api.

"KAI memastikan seluruh pelanggan mematuhi protokol kesehatan. Protokol kesehatan tersebut diantaranya pelanggan diharuskan dalam kondisi sehat, memakai masker, memakai face shield selama dalam perjalanan, dan membawa surat keterangan bebas Covid-19 yang masih berlaku," tegas Didiek.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Viral, Warganet Mengaku Sumbang Nama Anak Kedua Raditya Dika dan Anissa Aziza

Posted: 03 Nov 2020 09:20 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Istri Raditya Dika, Anissa Aziza telah melahirkan buah hatinya yang kedua pada Selasa (3/11/2020). Bayi mungil itu diberi nama Aksara Asa Nasution.

Berita kelahiran ini langsung membuat nama Raditya Dika trending di Twitter. Lalu, ada satu cuitan dari warganet yang menyedot perhatian hingga dibanjiri lebih dari 13 ribu penyuka.

Warganet dengan nama akun @evglsta itu menulis cerita dari pemilihan nama anak kedua Raditya Dika dan Anissa Aziza. Pada Mei 2020, ia sempat memberi saran nama Aksara Asa Nasution untuk anak kedua Raditya melalui direct message Instagram.

Merinding

[Foto: Twitter @evglsta]
[Foto: Twitter @evglsta]

"Jujur aku merinding banget waktu baca nama anaknya Raditya Dika. Jadi bulan Mei 2020 aku pernah iseng DM gini, dan aku kaget banget ketika semua nama yang aku ketik terpampang di instagram dia. Literally, semua nama, persis," tutur pemilik akun tersebut.

Ia lalu mengunggah foto tangkapan layar pesan langsungnya. Pemilik akun @evglsta ini juga menjabarkan arti nama tersebut persuku kata.

Saran Nama

(Instagram/anissaaziza)
(Instagram/anissaaziza)

"Bang kalau noleh saran nama: AKSARA ASA NASUTION. Aksara artinya huruf, ini nemu di komen YouTube. Bagus sih menurutku. ASA: Harapan," kata dia di DM Instagram.

"Nanti bisa dipanggilnya aksa gitu. Gatau sih akan dibaca atau enggak tp semoga bermanfaat," ucapnya lagi.

Kemungkinan

Namun sang warganet tidak mengklaim bahwa pemberian nama tersebut mengikuti saran darinya. Ia berpikir bahwa Raditya Dika dan istri sudah menyiapkan nama tersebut sejak lama.

"Sebenernya aku gatau sih, bisa aja emang udah nyiapin nama daridulu atau ada orang lain yang pernah suggest nama ini juga. Cuma kalo yang 'Aksara' bener2 murni aku lihat dari komen youtube. Tapi nama 'Aksara' nya beda sama yang aku DM," paparnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Genjot Ekonomi Tumbuh, ATPM Ikut Bidik Sektor Logistik

Posted: 03 Nov 2020 09:19 PM PST

Liputan6.com, Jakarta perekonomian nasional diprediksi akan kembali pulih. Demi mengantisipasi ini, dunia usaha perlu menyiapkan strategi khusus yang adaptif, kreatif dan produktif.

Optimisme terhadap pemulihan ekonomi nasional ini sempat diungkapkan Menteri Perekonomian Airlangga Hartarto. Indikatornya, terlihat dari Purchasing Manager's Index (PMI) pada Agustus 2020 yang tercatat sebesar 51 atau lebih baik dari PMI Maret 2020 yakni 28.

Indeks di atas 50 poin mengindikasikan sektor manufaktur tumbuh, sementara skor di bawah 50 poin menunjukkan sektor tersebut terkontraksi.

Indikasi lain, neraca perdagangan Indonesia berada dalam tren perbaikan. Data terbaru menunjukkan pada September 2020, surplus neraca perdagangan mencapai USD 2,44 miliar, naik dari USD 2,3 miliar dolar AS pada Agustus 2020.

Demikian pula, Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati optimistis, perekonomian nasional akan berangsur membaik pada kuartal III dan IV setelah minus 5,23 persen pada kuartal II. Dengan begitu, diharapkan pula akselerasi pemulihan ekonomi akan mulai terjadi pada kuartal I 2021.

Menkeu memproyeksikan perekonomian tumbuh 5 persen pada 2021, lebih baik dibandingkan perkiraan tahun ini yang telah direvisi di kisaran minus 1,7 persen hingga minus 0,6 persen.

Menanggapi hal tersebut, Presiden Direktur PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) Ernando Emily mengatakan, saat menghadapi pandemi, banyak pelaku bisnis hanya berfokus pada strategi reaction seperti penerapan protokol kesehatan, tetapi melupakan tiga strategi lainnya yakni recession, rebound, dan reimagine.

Dia menambahkan krisis ekonomi dan kesehatan akibat pandemi Covid-19 telah mengubah tidak hanya pola hidup masyarakat tetapi juga pola bisnis.

"Pandemi yang membuat masyarakat harus bekerja dari rumah dan sebisa mungkin tidak keluar rumah, telah mendorong industri e-commerce berkembang pesat. Dampaknya industri logistik juga mengalami pertumbuhan di masa pandemi Covid-19," papar dia, Rabu (4/11/2020).

Data Kementerian Keuangan menyebutkan, selama pandemi, transaksi pembelian lewat e-commerce meningkat 18,1 persen menjadi 98,3 juta transaksi dengan total nilai transaksinya meningkat 9,9 persen menjadi Rp20,7 triliun.Pengamat ekonomi dari Center of Reform on Economics (CORE).

Dia memproyeksikan, pada 2025, ukuran pasar e-commerce di Indonesia mencapai USD 50 miliar, lebih besar dibandingkan negara ASEAN lainnya seperti Malaysia, Singapura, ataupun Vietnam.

"Proyeksi saya kira tidak berlebihan mengingat jumlah penduduk Indonesia yang relatif besar selalu menjadi potensi market bagi industri apapun," ujar dia.

Menurut dia, dengan berkembangnya industri teknologi digital seperti e-commerce, tentu ada efek multiplier yang dirasakan industri lain termasuk di dalamnya industri logistik.

Karena itu, sebagai salah satu agen tunggal pemegang merek (ATPM) Isuzu mencoba membidik sektor logistik.

"Kami dari Isuzu mencoba menghadirkan solusi komprehensif dengan meningkatkan produktivitas unit kendaraan yang digunakan oleh pelaku usaha, termasuk sektor logistik," ujar Ernando.

 

Strategi Isuzu

Angkutan logistik Isuzu. Dok
Angkutan logistik Isuzu. Dok

Dikatakan, ada sejumlah hal yang dilakukan Isuzu untuk mendukung produktivitas pelaku usaha mulai dari penyediaan armada yang irit bahan bakar dan siap dengan Euro-4 hingga menyediakan solusi biaya kepemilikan dan operasional yang paling kompetitif.

"Peningkatan produktivitas unit ini penting karena menjadi salah satu kunci untuk menyeimbangkan kenaikan biaya operasional dan investasi," ujarnya.

Alhasil, pangsa pasar Isuzu mulai meningkat mulai Juni 2020. Pangsa pasar Isuzu pada Juni 2020 tercatat 25,7 persen, lalu naik menjadi 28,6 persen pada Juli, sedikit melemah di Agustus menjadi 25,1 persen, kemudian meningkat menjadi 26,3 persen pada September 2020.

Sementara itu, data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) menunjukkan penjualan mobil wholesales di Indonesia berangsur membaik pada Juni yakni 12.623, lalu Juli 25.283, Agustus naik lagi menjadi 37.277, dan September menjadi yang tertinggi selama pandemi Covid-19 yakni 48.554 unit.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Rizieq Shihab Minta Doa Agar Kepulangannya Lancar

Posted: 03 Nov 2020 09:18 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pimpinan Fornt Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab, mendeklarasikan jadwal kepulangannya. Sesuai jadwal penerbangan, Rizieq tiba di Tanah Air pada 10 November 2020.

Dia pun memohon doa kepada masyarakat agar rencana kepulangannya kali ini dilancarkan.

"Kami mohon doa agar kita didoakan agar bisa terlaksana baik diridhoi Allah," harap Rizieq Shihab menagaskan jika kepulangannya adalah proses yang tak melanggar hukum, seperti dikutip dari Youtube Front TV, Rabu (4/11/2020).

Rizieq juga berharap, agar rencana ini tidak dijegal pihak yang ingin menjegalnya dan hoaks.

"Tak adalagi upaya jahat, insyaallah ini terlaksana baik," tegas Rizieq Shihab.

 

Pasrah

Namun begitu, Rizieq mengaku akan berserah kepada Tuhan bila rencana kepulangannya kali ini kembali gagal. Dia mendoakan, agar pihak yang mencoba terus menggagalkan rencana kepulangannya ke Indonesia mendapat balasan setimpal.

"Kita minta kepada Allah untuk dijegal dan dibalas, bergantung kepada Allah dan keridaan-Nya, dan saya mohon doa kepada umat Islam agar saya bisa kembali ke negara tercinta Indonesia," Rizieq memungkasi.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemerintah Resmi Buka Penawaran Sukuk Tabungan Syariah ST007

Posted: 03 Nov 2020 09:15 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah melalui Direktorat Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan resmi membuka penawaran Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) melalui penerbitan instrumen Green Sukuk Ritel Sukuk Tabungan seri ST007.

Masa penawaran sukuk tabungan ini resmi dibuka Rabu, 4 November 2020 dan akan ditutup pada 25 November 2020 mendatang.

Direktur Jenderal Pengelolaan Pembiayaan dan Risiko Kementerian Keuangan, Luky Alfirman, mengimbau kepada calon pembeli untuk lebih mengenal berbagai jenis instrumen pada sukuk tabungan yang ditawarkan.

Dia pun menjamin pembelian ST007 ini aman, dan telah mendapat fatwa dari Dewan Syariah Nasional Majelis Ulama Indonesia (MUI) bahwa sukuk tabungan ini memang benar sesuai prinsip syariah.

"Alhamdulillah kita sudah dapat approval dari BSN tersebut, bahwa ini Insya Allah dari segi strukturnya, akadnya, semua ini telah memenuhi prinsip-prinsip syariah. Sehingga ini memang sukuk yang berbasis syariah," kata Luky dalam virtual launching masa penawaran ST007, Rabu (4/11/2020).

Sebagai informasi, ST007 diterbitkan tanpa warkat dan non-tradable (tidak dapat diperdagangkan). Sukuk tabungan ini juga tidak dapat dicairkan sampai dengan jatuh tempo, ke halo pada periode early redemption. Masa jatuh tempo ST007 yakni pada 10 November 2022.

Kupon yang ditawarkan pada ST007 bersifat mengambang dengan batas minimal sesuai dengan tingkat suku bunga acuan Bank Indonesia (BI), yakni sebesar 5,5 persen.

Investor yang tertarik dengan Green Sukuk ini dapat memesan kepada 31 mitra distribusi melalui sistem e-SBN dengan minimum pemesanan Rp 1 juta, dan maksimum Rp 3 miliar.

Lebih lanjut, Luky menyampaikan, investor saat ini juga telah dimudahkan untuk mendapatkan sukuk tabungan ST007 melalui platform online. Inovasi ini disebutnya sudah dimulai sejak sebelum pandemi Covid-19 menerjang Tanah Air.

"Sehingga sekarang investor untuk memperoleh sukuk tabungan ini semuanya itu sangat dimudahkan. Bisa semua dilakukan lewat smartphone. Mulai dari pendaftaran, pembelian, pembayaran, itu semua bisa dilakukan melalui smartphone kita," tuturnya.

Pemerintah Sediakan Fasilitas Early Redemption Sukuk Tabungan ST006

Ilustrasi sukuk.
Ilustrasi sukuk.

Sesuai dengan memorandum informasi Sukuk Tabungan (ST) seri ST006, Pemerintah menyediakan fasilitas Pencairan Sebelum Jatuh Tempo (Early Redemption) ST006.

Dilansir dari keterangan resmi Direktorat Pembiayaan Syariah DJPPR Kemenkeu, Selasa (27/10/2020), periode pengajuan Early Redemption dilakukan mulai 26 Oktober 2020 pukul 09.00 WIB dan berakhir pada 4 November 2020 pukul 10.00 WIB.

Adapun nilai maksimal Early Redemption yakni 50 persen dari setiap Transaksi Pembelian yang telah dilakukan.

Sedangkan pengajuan pencairan Sebelum Jatuh Tempo (Early Redemption) atas satu Transaksi Pembelian, dilakukan dengan ketentuan minimal 1 unit atau senilai Rp 1 juta dan kelipatan 1 unit atau senilai Rp 1 juta.

Setiap Investor ST006 yang memiliki minimal kepemilikan dua unit atau senilai Rp 2 juta untuk setiap Transaksi Pembelian ST006 yang telah dilakukan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

7 Jenis-Jenis Sudut dalam Geometri, Lengkap dengan Gambarnya

Posted: 03 Nov 2020 09:15 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Jenis-jenis sudut merupakan bagian dari pelajaran geometri. Geometri adalah cabang matematika yang bersangkutan dengan pertanyaan bentuk, ukuran, posisi relatif gambar, dan sifat ruang. Mengetahui jenis-jenis sudut bisa membantu mengetahui karakteristik suatu benda. 

Sudut merupakan bentuk yang dihasilkan oleh dua garis lurus yang saling berpotongan. Ada sejumlah jenis-jenis sudut yang perlu diketahui. Jenis-jenis sudut ini dibagi berdasarkan besar derajatnya. Sudut juga digunakan untuk menunjukkan ukuran sudut atau rotasi. Ukuran ini adalah perbandingan panjang busur lingkaran dengan jari-jarinya.

Dalam jenis-jenis sudut bagian dari pelajaran geometri, besar minimal sudut adalah 0 derajat dan maksimal 360 derajat. Jenis-jenis sudut ini memiliki nama sendiri seperti sudut siku-siku, tumpul, lancip, lurus, dan banyak lagi.

Berikut jenis-jenis sudut dalam geometri, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Rabu(4/11/2020).

Mengenal sudut

Ilustrasi Belajar Credit: pexels.com/pixabay
Ilustrasi Belajar Credit: pexels.com/pixabay

Sudut adalah bentuk yang dihasilkan dari adanya dua garis dengan arah yang menyebar dari satu titik yang disebut dengan titik vertex. Dalam bangun dua dimensi yang beraturan, sudut dapat diartikan sebagai ruang antara dua buah ruas garis lurus yang saling berpotongan.

Dua kurva yang berpotongan juga menentukan sudut. Ini merupakan sudut garis singgung pada titik perpotongan. Besar sudut maksimal adalah 360 derajat dan minimal 0 derajat. Sudut dapat diukur dengan bantuan busur derajat.

Jenis-jenis sudut: Nol Derajat (0°)

sudut nol derajat (sumber: math only math)
sudut nol derajat (sumber: math only math)

Jenis-jenis sudut yang pertama adalah sudut nol derajat. Dalam bahasa Inggris sudut ini disebut dengan "zero degree". Sudut ini memiliki 0° di mana kedua garis pada sudut saling berimpit dan sama sekali tidak membentuk daerah sudut.

Sudut tersebut hanya terlihat seperti sebuah garis lurus, padahal sebenarnya merupakan 2 garis yang saling berimpit. Sudut ini mungkin sulit untuk dibayangkan.

Jika ini sulit untuk dibayangkan, bayangkan dua garis yang membentuk beberapa sudut lebih besar dari nol derajat. Kemudian bayangkan salah satu garis berputar ke arah garis lainnya sampai keduanya terletak pada garis yang sama. Sudut yang mereka buat telah menyusut dari ukuran aslinya menjadi nol derajat. Sudut yang sekarang terbentuk memiliki ukuran nol derajat.

Jenis-jenis sudut: lancip (0°
sudut lancip (sumber: the schools)
sudut lancip (sumber: the schools)

Sudut lancip merupakan jenis sudat yang memiliki besar sudut antara 0° hingga kurang dari 90°. notasi matematika dari sudut ini adalah 0° < x < 90°. x merupakan besar sudut yang diukur. Sudut ini lebih kecil dari sudut siku-siku.

Dalam bahasa Inggris sudut lancip disebut dengan "acute angle". Segitiga yang dibentuk oleh semua sudut berukuran kurang dari 90˚ juga dikenal sebagai segitiga lancip. Poligon seperti segitiga, jajaran genjang, trapesium terdiri dari setidaknya satu sudut lancip di dalamnya.

Jenis-jenis sudut: siku-siku (90°)

sudut siku-siku (sumber: math only math)
sudut siku-siku (sumber: math only math)

Jenis-jenis sudut selanjutnya adalah sudut siku-siku. Sudut siku-siku adalah sudut yang memiliki besar sudut tepat 90°. Jika dua garis lurus saling berpotongan pada sudut 90˚ atau saling tegak lurus di persimpangan, keduanya membentuk sudut siku-siku.

Sudut siku-siku diwakili oleh simbol ∟. Sudut siku-siku, di dalam bahasa Inggris juga umum disebut dengan "right angle". Contoh sudut siku-siku ada di kehidupan sehari-hari. Kamu bisa melihat sudut siku-siku di sudut-sudut ruangan, buku, kubus, jendela dan di beberapa tempat lainnya.

Jenis-jenis sudut: Tumpul (90°
sudut tumpul (sumber: DLPNG)
sudut tumpul (sumber: DLPNG)

Sudut tumpul merupakan salah satu jenis sudut yang mempunyai besar sudut antara 90° hingga kurang dari 180°. Jika diterjemahkan ke dalam notasi matematika, sudut tumpul dituliskan dengan 90° < x < 180°, di mana x adalah besar sudut yang diukur.

Dalam bahasa Inggris sudut tumpul disebut juga sebagai "obtuse angle". Sudut tumpul sebuah segitiga adalah segitiga yang salah satu sudutnya lebih besar dari 90 derajat. Segitiga tumpul bisa berupa segitiga sama kaki atau tak sama panjang.

Jenis-jenis sudut: Lurus (180°)

sudut lurus (sumber: freecodecamp)
sudut lurus (sumber: freecodecamp)

Sudut dengan ukuran 180 derajat disebut sudut lurus. Itu terlihat seperti garis. Tapi sudut lurus berbeda dengan sudut 0 derajat. Bayangkan dua garis yang membentuk beberapa sudut lebih besar dari nol derajat. Kemudian bayangkan salah satu garis berputar berlawanan arah garis lainnya sampai keduanya terletak pada garis yang sama. Inilah yang disebut dengan sudut lurus.

Dalam bahasa Inggris, sudut lurus disebut "straight angle". Sudut lurus terlihat seperti garis lurus, tetapi memiliki dua lengan. Di sisi lain, garis lurus hanya memiliki satu lengan yang menunjuk ke satu arah.

Jenis-jenis sudut: Refleks (180°
sudut refleks (sumber: Study)
sudut refleks (sumber: Study)

Jenis sudut ini memiliki besar sudut antara 180° hingga kurang dari 360°, atau jika ditulis dalam notasi matematika 0° < x < 90°, dengan x merupakan besar sudut yang diukur.

Sudut refleks memiliki julukan "reflex angle" dalam bahasa Inggris. Sudut ini lebih dari satu sudut lurus, tetapi kurang dari satu rotasi penuh. Ukuran sudut refleks ditambahkan ke sudut lancip atau tumpul untuk membuat lingkaran 360 derajat penuh.

Jenis-jenis sudut: Penuh (360°)

sudut penuh (sumber: mathdoubt)
sudut penuh (sumber: mathdoubt)

Sudut penuh merupakan jenis sudut yang mempunyai besar 360°. Sudut penuh cenderung membentuk daerah lingkaran penuh. Sudut penuh di dalam bahasa Inggris umum disebut dengan "complete angle".

Pada sudut ini garis lurus membentuk sudut 360 derajat untuk mencapai posisi awalnya sepenuhnya dengan rotasi. Sudut lengkap direpresentasikan sama dengan sudut nol perbedaanya adalah arah dan jumlah rotasinya.

Jika sudut nol salah satu garis berputar ke arah garis lainnya sampai keduanya terletak pada garis yang sama. Makan sudut penuh didefinisikan sebagai salah satu garis berputar berlawanan arah garis lainnya sampai garis terebut mencapai garis yang satunya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemilu Amerika: Donald Trump Menangkan Ohio, Joe Biden Unggul di Arizona

Posted: 03 Nov 2020 09:13 PM PST

Liputan6.com, Washington, D.C. - Amerika Serikat masih menunggu hasil pemilu 2020. Sejauh ini, calon petahana Donald Trump dilaporkan menang di Ohio yang merupakan swing-state. 

Kemenangan Donald Trump di Ohio dilaporkan oleh Fox News dan situs pemilu Decision Desk HQ. Ohio memiliki 18 elektor. 

Ohio merupakan salah satu negara bagian penentu di pemilu AS 2020. Negara bagian penentu lainnya adalah Pennsylvania, Michigan, dan Wisconin. Tiga negara bagian itu masih menghitung suara pemilih.

Sejauh ini, Donald Trump masih unggul di tiga negara bagian itu. 

Sementara, Fox News yang dikutip Rabu (4/11/2020), melaporkan Joe Biden berhasil merebut Arizona dari Donald Trump dan Partai Republik. Kursi senator di Arizona juga dimenangkan oleh Partai Demokrat. 

Arizona memiliki 11 elektor. AP News menyebut Joe Biden unggul 200 ribu suara di negara bagian itu. 

Sejauh ini, Joe Biden sudah meraih 209 elektor dan Trump baru mendapat 118. Keunggulan Joe Biden didukung kemenangan di California yang memiliki 55 elektor.  

Berdasarkan pantauan sementara, Donald Trump unggul di Texas, Florida, dan Georgia.

Baca juga: Cara memahami pemilu AS.

Donald Trump Akan Lanjutkan Agenda America First Bila Terpilih Lagi

Ilustrasi Pilpres AS 2020, Donald Trump. (Liputan6.com/Abdillah)
Ilustrasi Pilpres AS 2020, Donald Trump. (Liputan6.com/Abdillah)

Apabila Presiden Amerika Serikat Donald Trump kembali berkuasa, ia dinilai akan melanjutkan agenda America First. Ini berarti AS akan terus mengutamakan kepentingan domestik ketimbang internasional. 

Selama memerintah di periode pertama, Presiden Donald Trump berulang kali menunjukan siap anti-globalisme. Ia mengutamakan pebisnis AS, enggan terlibat di konflik Timur Tengah. 

Donald Trump bahkan berani mengkritik NATO karena masalah anggaran, serta keluar dari WHO karena organisasi itu dinilai pro-China, meski AS memberi anggaran terbanyak.

"Trump orangnya sangat transaksional," ujar Guru Besar Politik Internasional Aleksius Jemadu kepada Liputan6.com, Rabu (4/11/2020).

"Maka Trump akan menggunakan hubungan interasional sebagai instrumen untuk America First itu dan itu sesuatu yang dia akan tingkatkan setelah dia tahu 'saya didukung' (pada pemilu 2020)," lanjut Aleksius. 

Aleksius menyiratkan hal itu bisa menjadi masalah, sebab Indonesia butuh kerja sama internasional pada pandemi COVID-19 sebab sumber daya internal belum mencukupi. Pendekatan multilateralisme itu disebut lebih mungkin terjadi apabila Joe Biden yang terpilih. 

Berbeda dari Donald Trump, pemerintahan Joe Biden diprediksi akan melanjutkan pendekatan negosiasi ala mantan Presiden Barack Obama.

"Maka kita lihat bahwa pendekatan yang lebih multilateral untuk negotiate adalah hal yang bisa kita antisipasi," jelas Aleksius.

Peta Hasil Pemilu AS 2020

Video Pemilu AS 2020:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bangkit di Tengah Pandemi Covid-19 Lewat Mimpi yang Terlupakan

Posted: 03 Nov 2020 09:12 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Suasana di sebuah kantor aplikasi bidang logistik di Mega Kuningan, Jakarta Selatan tetiba ramai, Sabtu, 12 Agustus 2020 siang itu. Rapat mendadak digelar. Sang manager memaparkan kondisi perusahaan yang terus memburuk pasca-dihantam pandemi Covid-19

Akibatnya, pimpinan perusahaan memutuskan untuk merumahkan 90 persen karyawan agar perusahaan terus berjalan. Ada 30 nama yang diumumkan.

Kala itu, Diaz Adiguna salah satu karyawan perusahaan tersebut bersyukur, namanya tidak masuk daftar hitam. Namun, pikirnya tak tenang.

Setiap waktu, rasa cemas menghantuinya.... 

Ternyata, ketakutannya menjadi kenyataan pada malam di hari yang sama. Sekitar pukul 21.00 WIB, kala sebagian orang sudah bersiap untuk beristirahat, ponsel Diaz tiba-tiba berdering.

Matanya melongok ke layar telepon pintar, rupanya nama manager lah yang muncul. Buru-buru dia angkat panggilan tersebut.

Atasannya itu menyampaikan kabar, Diaz ikut dalam daftar karyawan yang dirumahkan.

Diaz sendiri sadar, sejak wabah Covid-19 menggerogoti Indonesia, sejumlah perusahaan terkena imbasnya. Namun, dia tak pernah menyangka akan menjadi salah satu korbannya.

Penelusuran Liputan6.com, di DKI Jakarta saja ada 39.664 perusahaan dengan 323.224 tenaga kerja yang terdampak pandemi Covid-19 akibat infeksi virus Corona. Jumlah ini berdasarkan data Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Energi DKI Jakarta pada Januari-11 Mei 2020.

Ada 6.785 perusahaan yang melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) dengan jumlah tenaga kerja yang terdampak 50.891 orang. 

Sementara itu, 32.882 perusahaan merumahkan 272.333 karyawan. Perusahan tempat Diaz Adiguna bekerja termasuk di dalamnya. 

 

Infografis Dampak Pandemi. (Liputan6.com/Triyasni)
Infografis Dampak Pandemi. (Liputan6.com/Triyasni)

Memilih Tak Bercerita ke Orangtua

Banner Dampak Pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Triyasni)
Banner Dampak Pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Triyasni)

Masalah tak sampai di situ. Diaz khawatir kenyataan pahit tersebut dapat menambah beban orangtuanya. Dia pun memilih diam, tak membagi soal kondisi pekerjaannya ke siapapun, terutama orangtua.

"Saya tidak ngomong. Saya cuma bilang masih kerja. Alasan saya work from home (WFH)," kata Diaz. 

Di tengah diamnya, Diaz pontang-panting mencari kerja.

Dia tak pernah berhenti membuat lamaran dan mengirimkannya ke perusahaan masih menyediakan lowongan. Namun, asa tersebut terus pupus. Hingga sekarang, tak ada respons satupun dari perusahaan-perusahaan yang dilamarnya.

Kelamaan, dia tak kuat menyimpan masalah ini sendiri. Lagipula, sudah terlalu lama, dia berdiam.

September lalu, Diaz memberanikan diri jujur ke orangtua, dia telah dirumahkan. 

"Orangtua kaget. Saya coba tenangin dan menjelaskan kondisi perusahaan memang tidak bagus sehingga perusahaan melakukan pengurangan 90 persen dari jumlah karyawan," tutur Diaz.

Dia lalu berdiskusi dengan orangtua tentang apa yang harus dilakukan dan bagaimana menghadapinya.

Diaz juga berkontempelasi selama tak lagi bekerja. Suatu hari, dia teringat nasihat guru mengajinya, "Tidak akan memberikan cobaan melebihi dari kemampuan hambanya."

Pesan itulah yang membakar semangat Diaz agar bangkit dari keterpurukan karena pandemi Covid-19. 

Teringat Impian

Kopi rasa aren latte kebanggan Diaz Adiguna yang membawanya bangkit dari dampak pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Ady Anugrahadi)
Kopi rasa aren latte kebanggan Diaz Adiguna yang membawanya bangkit dari dampak pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Ady Anugrahadi)

Perusahaan Diaz sebetulnya tetap memberikan upah Rp 380.000 ke karyawan yang dirumahkan tiap bulannya. Bagi Diaz, uang itu tak mungkin mencukupi biaya hidupnya.

Lalu, dia teringat akan mimpinya. Impian yang pupus dan terlupakan karena hambatan modal.

Diaz ingin menjadi pengusaha coffee shop.

Pada 2012, dia memang pernah berkecimpung di dunia coffee shop. Bukan sebagai pemilik, tapi pegawai. Kala itu, Diaz adalah barista di sebuah coffee shop terkenal selama 3 tahun.

"Nah, berhenti bermimpi, saat saya resign dari coffee shop pada 2015 dan masuk dunia sales marketing. Lagi kuliah juga fokus ke sana, kuliah sambil kerja," cerita Diaz.

Dampak pandemi Covid-19 pada kariernya, membuat Diaz teringat akan mimpinya itu. Dia lalu berpikir untuk mewujudkannya, namun dengan modal sekecil mungkin.

"Mungkin karena ada dampak masalah ini jadi kebukalah pikiran saya," tutur Diaz.

Dia lalu nekat mencoba peruntungan dengan membuat coffee shop rumahan dengan sistem take away yang dipasarkan melalui aplikasi Grabfood, Tokopedia, dan Instagram.

Diaz membutuhkan modal Rp 10 juta untuk memulai usahanya. Mau tak mau, uang tabungan dikuras.

Dia lalu melakukan riset dengan mengunjungi beberapa tempat coffee shop ternama. Menurut dia, tiap coffee shop memiliki keunggulan masing-masing. Diaz kemudian berupaya menyatukan rasa tiap coffee shop itu pada kopi buatannya. 

Diaz mempraktikkan ilmu yang didapatnya selama tiga tahun sebagai barista. Tak mau main-main, Diaz menggunakan bahan-bahan premium, mulai dari ekspreso, susu, sampai ke gula aren. 

Walaupun pembuatannya masih dari rumah, soal rasa, Diaz berani diadu dengan coffee shops ternama.

Sebanyak 10 litter kopi aren latte dibuat Diaz untuk dibagikan secara cuma-cuma ke teman-temannya. Diaz ingin teman-temannya membantu memberikan penilaian kopi buatannya. Tujuannya, tak lain untuk mencari rasa yang benar-benar pas di lidah semua orang.

Diaz juga memutar otak untuk mencari nama bagi produknya agar dikenal masyarakat. Nama Yaz Coffee kemudian muncul dari usulan teman-temannya ketika sedang kongko.

Memang pada saat itu, dia meminta saran nama dari mereka.

"Teman-teman mengusulkan. Namanya Yaz Coffee. Kata dia biar gampang diingat. Jadi nanti kalau kita kumpul, "Maunya di mana? Oh di Yaz Coffee."," jelas Diaz.

Kopi buatan Diaz dipasarkan dengan harga Rp 75 ribu. Tak disangka, kopi ini mendapatkan respons positif di mata konsumen.

Meski sudah banyak konsumen yang menilai kopinya enak, Diaz tetap meminta saran dari pelanggannya. Caranya, dia menghubungi kembali konsumen yang telah memesan kopinya.

Setiap konsumen yang rela meluangkan waktu untuk memberikan kritik dan saran akan mendapatkan hadiah berupa satu botol ukuran 250 ml.

Sampai saat ini, Diaz bersyukur komentar konsumen tidak ada yang buruk. Bahkan ada konsumen yang rela datang ke rumahnya hanya untuk menyaksikan membuat kopi di Yaz Coffee.

"Dia bawa pasangannya. Di depan saya bilang enak, dia minta ke saya untuk segera buka kafe di Cijantung," kata Diaz.

Kini, tak cuma aren latte yang diproduksinya. Yaz Coffee juga menjual kopi dengan berbagai rasa seperti vanila latte, caramel latte, caramel, macchiato harzold, harzold latte, banana latte, red velvet latte.

"Paling laku. Aren latte, red velvet latte," ujar Diaz.

Dia mengaku tak mengambil untung terlalu besar. Asalkan produk itu laku, sudah cukup membuatnya puas. Satu hari, dia mampu menjual 5 litter kopi. Bila dikalkulasikan, keuntungan per harinya minimal Rp 100 ribu. Perbulan, setidaknya dia mengantongi keuntungan bersih Rp 3 juta.

"Kopi produk basi sebenarnya, karena ada jangka waktu. Nah, tantangannya, gimana caranya jangka waktu habis kopinya sudah terjual. Itu lebih rugi lagi," kata Diaz.

Tak Boleh Kalah

Kopi rasa red velvet latte ini juga menjadi kebanggan Diaz Adiguna yang membawanya bangkit dari dampak pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Ady Anugrahadi)
Kopi rasa red velvet latte ini juga menjadi kebanggan Diaz Adiguna yang membawanya bangkit dari dampak pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Ady Anugrahadi)

Kini, Diaz kembali bermimpi dan ingin segera mewujudkannya. Suatu saat, dia ingin membangun kafe agar bisa membuka lapangan kerja. 

Diaz pun memberikan semangat kepada karyawan yang bernasib sama dengannya, agar tak pantang menyerah dan tetap berusaha. Di mana ada usaha di situ pasti ada jalan. 

"Seperti saya jualan kopi. Apapun itu ada kesempatan dan halal, kita ambil. Jangan pilih-pilih. Kita enggak boleh kalah," ujar Diaz.

Psikolog Universitas Mercu Buana Muhammad Iqbal berujar, pemutusan hubungan kerja (PHK) jangan dianggap sebagai musibah semata. Dia meminta masyarakat melihatnya sebagai peluang bagi mereka untuk beralih dari pekerja menjadi pemberi kerja. 

Oleh karena itu, kata dia, karyawan yang terkena PHK tidak usah malu, gengsi. Siapkan mental, ilmu, modal untuk beralih. Karena kalau bersaing ke dunia kerja mungkin terhambat di usia.

"Sebagai manusia, tugasnya berusaha dan berdoa. Beberapa kasus, orang yang terkena PHK justru berakhir menjadi entrepreneur," kata Iqbal.

Menurut dia, karyawan yang terkena PHK mesti agresif dan hiperaktif.

Kebanyakan orang bakal terpuruk karena PHK. Sebab, mereka menganggap rezeki hanya dari seorang bos atau pemberi kerja. Padahal, lanjut dia, rezeki datang dari Allah SWT.

"Untuk itu, kita harus yakin dengan usaha, berdoa terus menerus jalan itu akan terbuka. Rezeki adalah milik Allah SWT maka mintalah kepada sang pemilik," tutur Iqbal.

Dia menilai, penting untuk mengubah paradigma orang yang di-PHK. Sebenarnya, yang memberi rezeki adalah Allah SWT melalui perusahaan.

"Kita harus terus berusaha dan jangan lupa belajar mencari tahu, menanyakan kepada orang-orang yang sudah melewati, baca buku, ikuti seminar. Insyaallah jalan mereka akan lebih mudah," ujar Iqbal.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Realisasi Belanja Anggaran Infrastruktur Kementerian PUPR Capai 68 Persen

Posted: 03 Nov 2020 09:10 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus melanjutkan program kerja melalui belanja infrastruktur. Seperti pembangunan dan pemeliharaan bendungan, irigasi, jalan, jembatan, sanitasi, sistem air minum, penataan kawasan, infrastruktur di kawasan strategis pariwisata.

Kemudian, pembangunan rumah bagi masyarakat berpendapatan rendah (MBR) dalam rangka meningkatkan daya saing, sekaligus menjadi stimulus bagi sektor riil untuk tetap bertahan dan tumbuh pada masa pandemi Covid-19 ini.

Tercatat hingga 1 November 2020, dari total pagu anggaran tahun 2020 sebesar Rp 87,76 triliun telah terealisasi penyerapan anggaran program sebesar Rp 59,47 triliun atau 68 persen.

"Pada masa pandemi Covid-19 ini, pertumbuhan ekonomi mengalami penurunan akibat dari turunnya investasi, demikian juga ekspor impor. Sehingga untuk menunjang pertumbuhan ekonomi, pemerintah mengandalkan belanja APBN untuk pembangunan infrastruktur," kata Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Rabu (4/11/2020).

Total anggaran tahun 2020 sebesar Rp 87,76 triliun terdiri dari program reguler sebesar Rp 75,44 triliun, dan program pembangunan infrastruktur dengan skema Padat Karya Tunai (PKT) melalui 16 program dengan anggaran sebesar Rp 12,32 triliun. Program tersebut di antaranya untuk pembangunan irigasi kecil, sanitasi, jalan produksi, dan rumah swadaya.

Khusus untuk program PKT dengan target penerima manfaat sebesar 638.990 orang, hingga awal November 2020 realisasinya telah mencapai Rp 10,80 triliun atau sebesar 87,7 persen. Dengan jumlah tenaga kerja yang telah terserap sebanyak 630.990 orang atau sekitar 98,7 persen.

Dari total sebanyak 16 program PKT, secara keseluruhan 11 program telah mendekati tuntas. Meliputi: Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3TGAI), Operasi dan Pemeliharaan (OP) Air Tanah & Air Baku, OP Irigasi dan Rawa, Tugas Pembantuan OP Irigasi dan Rawa, Revitalisasi Drainase Jalan, Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Sanimas).

Infrastruktur Lain

Pada 2020 penggunaan  Aspal Buton (Asbuton) dilakukan pada jalan sepanjang 793 km yang tersebar di 25 provinsi di Indonesia, dengan volume kebutuhan sekitar 42 ribu ton. (Dok Kementerian PUPR)
Pada 2020 penggunaan Aspal Buton (Asbuton) dilakukan pada jalan sepanjang 793 km yang tersebar di 25 provinsi di Indonesia, dengan volume kebutuhan sekitar 42 ribu ton. (Dok Kementerian PUPR)

Kemudian, Tempat Pengelolaan Sampah Reduce, Reuse, Recycle (TPS 3R), Pengembangan Infrastruktur Sosial Ekonomi Wilayah (PISEW), penataan Kota Tanpa Kumuh (KOTAKU), serta Pembangunan Baru dan Peningkatan Kualitas Rumah Swadaya.

Di samping itu juga dialokasikan anggaran sebesar Rp 1,36 triliun untuk mendukung program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) berupa perluasan Program Padat Karya revitalisasi saluran drainase jalan nasional sepanjang 5.000 km, dengan lokasi anggaran sebesar Rp 1 triliun

Lalu pembelian produk rakyat berupa material tambalan cepat mantap (CPHMA) sebanyak 100 ribu ton sebesar Rp 200 milar, modular RISHA (Rumah Instan Sederhana Sehat) sebanyak 5.495 unit senilai Rp 125,6 miliar, Modular RUSPIN (Rumah Unggul Sistem Panel Instan) 272 unit senilai Rp 5 miliar, kemudian pembelian produk rakyat seperti Big Gun Sprinkler, Tandon Air dan Biodegester.

Selain itu, untuk mendukung peningkatan konektivitas, dialokasikan anggaran untuk pembelian karet petani sebanyak 11.338 ton senilai Rp 120 miliar, dan pembelian Resin Ester 790,42 ton sebesar Rp 25 miliar. Hingga saat ini, total realisasi penyerapan untuk pembelian produk rakyat adalah 57,7 persen atau senilai Rp 281 miliar dari total pagu Rp 487,8 miliar.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sempat Tugas di Mojokerto Sebulan, Seorang Pria Asal Madiun Terpapar COVID-19

Posted: 03 Nov 2020 09:07 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Seorang pria dari Kelurahan Mojorejo, Kecamatan Taman, Kota Madiun, Jawa Timur, terpapar COVID-19 pada Selasa, 3 November 2020. Ia sempat melakukan tugas kedinasan selama sebulan di Mojokerto.

Kepala Dinas Kominfo Kota Madiun, Subakri, mengatakan pasien berinisial WH ini sempat berada di Mojokerto selama satu bulan untuk tugas kedinasan. Selama kegiatan di sana, WH ini berkontak dengan rekan kerjanya yang sakit dan didiagnosis terpapar COVID-19.

"Akhir bulan lalu setelah selesai bertugas, dilakukan rapid test. Pasien dan keluarganya," kata dia, seperti dikutip dari Solopos, ditulis Rabu, (4/11/2020).

Hasil rapid test atau tes cepat COVID-19 menyebutkan WH reaktif dan seluruh anggota keluarganya non-reaktif. Beberapa hari kemudian, pasien melakukan rapid test ulang dan hasilnya non-reaktif.

Namun, karena pasien ini merasa sempat berkontak dengan rekan kerjanya yang terpapar COVID-19, kemudian menjalani tes usap. Hasilnya, ia  ternyata terkonfirmasi positif COVID-19.

 

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Tambahan Pasien COVID-19

Ilustrasi virus Corona | unsplash.com/@adamsky1973
Ilustrasi virus Corona | unsplash.com/@adamsky1973

Subakri menyampaikan satu lagi pasien tambahan Covid-19, yaitu seorang perempuan berusia 28 tahun dari Kelurahan Sogaten, Kecamatan Manguharjo. Pasien berinisial DFS ini merupakan kontak erat kasus konfirmasi sebelumnya atau pasien nomor 125.

"Saat kasus nomor 125 positif. Sebenarnya pasien sudah tes swab, tetapi hasilnya negatif," kata Bakri.

Akhir bulan lalu, pasien melakukan rapid test untuk persyaratan perjalanan ke Kalimantan. Ternyata hasilnya reaktif. "Kemudian dilakukan tes swab dan ternyata hasilnya terkonfirmasi positif Covid-19," kata dia.

Dengan adanya tambahan dua pasien itu, total kasus COVID-19 di Kota Madiun ada 163 orang. Dengan pasien sembuh 141 orang dan 14 pasien masih dalam masa isolasi.

 

Simak berita menarik lainnya dari Solopos.com di sini

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: