Sabtu, 18 April 2020

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Tenang, Ada Pembebasan Denda PKB dan BBN-KB Hingga Juli 2020

Posted: 18 Apr 2020 10:12 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pandemi virus Corona Covid-19 yang tengah mewabah di Indonesia, membuat masyaraakat harus mengurangi kegiatannya di luar rumah. Dengan begitu, banyak juga keringanan yang diberikan, dan salah satunya pembayaran pajak kendaraan bermotor di Daerah Istimewa Yogyakarta.

Pembebasan denda pajak kendaraan bermotor ini, tertuang dalam Peraturan Gubernur No 26/2020 tentang penghapusan sanksi administratif pajak kendaraan bermotor (PKB) dan bea balik nama kendaraan bermotor (BBNKB). Kebijakan tersebut, berlaku mulai 1 April 2020.

Lebih lanjut, penghapusan pajak ini diberikan bagi pemilik kendaraan yang melakukan pendaftaran pada 1 April 2020 sampai 30 Juli 2020, dan pembayarannya dilakukan 1 April 2020 sampai 31 Agustus 2020.

Sementara itu, penghapusan yang dimaksud, adalah kenaikan 25 persen dan bunga 2 persen dari pokok PKB dan BBNKB per bulan. Selanjutnya yang dihapus adalah sanksi denda bunga pokok pajak satu bulan untuk pendaftaran kendaraan baru yang tidak melampirkan kuitansi pembelian bermaterai.

Meringkankan Beban

Dijelaskan Kepala Bidang Hubungan masyarakat (Humas) Polda DIY, Kombes Pol Yulianto, wajib pajak yang tidak kena denda yang dimaskud, misalkan pada tanggal 5 April jatuh tempo, dan jika dibayar pada 10 April, seharusnya kenda denda. Namun, dengan adanya peraturan tersebut, wajib pajak tidak dikenai denda.

"Tentu, ini sangat membantu masyarakat dalam kondisi sulit seperti saat ini, jelas Yulianto, seperti dilansir dalam laman resmi Korlantas Polri, ditulis Sabtu (18/4/2020).

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Curhat Perawat Pasien Corona: Sudah Sebulan Saya Tak Bertemu Orangtua

Posted: 18 Apr 2020 10:12 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pandemi virus Corona (Covid-19) tak hanya meninggalkan duka bagi pasien positif atau keluarga dari pasien yang meninggal saja. Duka juga dirasakan oleh perawat pasien positif Corona yang menjadi garda terdapan dalam menangani pandemi ini.

Nurdiansyah, salah satu perawat di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso Jakarta menceritakan duka yang dialaminya sejak virus ini masuk ke Indonesia, Maret 2020. Sejak itulah, dia tak lagi bertemu orangtuanya.

"Jujur, saya sudah sebulan tidak bertemu dengan orangtua," ucap Nurdiansyah dalam video conference yang disiarkan di Youtube BNPB, Minggu (19/4/2020).

Dia menyadari bahwa orang tua adalah kelompok yang rentan terpapar virus Corona. Khususnya, orang tua yang memiliki penyakit bawaan atau comorbid seperti jantung menahun, diabetes, hingga hipertensi.

"Karena memang saya khawatir dengan orangtua saya yang memiliki penyakit comorbid," kata dia.

Untuk itu, Nurdiansyah mengusulkan agar ada jam kerja khusus bagi tenaga medis yang menangani pasien positif Corona. Menurut dia, pola jam kerja para tenaga medis di RSPI Sulianti Saroso masih sama saat virus Corona belum masuk.

"Lindungi kami dari jam kerja ataupun rotasi. Jadi kalau bisa pemerintah harapannya ada waktu memang kita bekerja tidak seperti biasa. 14 Hari masuk 14 hari libur," jelasnya.

Meski begitu, dia tetap berterima kasih atas dukungan pemerintah yang menyediakan penginapan bagi tenaga medis. Nurdiansyah menyebut dengan fasilitas yang layak tersebut cukup membantu para tenaga medis untuk beristirahat usai merawat pasien Corona.

"Alhamdulillah, pemerintah sudah memberikan penginapan untuk teman-teman sebagai transit dan sebagai tempat untuk beristirahat," tutur dia.

Mengimbau Tetap di Rumah

Di sisi lain, dari lubuk hatinya, Nurdiansyah sangat berharap agar mayarakat benar-benar melakukan pencegahan virus Corona. Misalnya, dengan tidak beraktivitas di luar rumah, memakai masker dan mencuci tangan usai berpergian.

"Pesan saya kepada masyarakat, mari kita lakukan pencegahan dengan baik," ujar Nurdiansyah.

Sebagai informasi, pasien virus corona di Indonesia mencapai 6.248 hingga Sabtu, 18 April 2020. Total pasien yang sembuh sebanyak 631 orang. Sementara itu, pasien meninggal akibat penyakit ini ada 631 orang.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Strategi Ketahanan Pangan Kementan untuk Antisipasi Perubahan Iklim 2020

Posted: 18 Apr 2020 10:07 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kementerian Pertanian (Kementan) akan mengantisipasi musim kemarau tahun ini melalui beberapa upaya. Apalagi, melihat Covid-19 sudah menjadi pandemik global, Indonesia harus menyusun strategi ketahanan pangan agar jangan sampai terjadi kelangkaan sebagai dampak Covid-19.

"Kita harus melakukan upaya antisipasi perubahan iklim terutama kemarau. Seperti memanfaatkan infrastruktur air seperti embung, dam parit maupun long storage saat kemarau datang," ujar Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL).

Kondisi iklim kedepan (musim kemarau), seperti yang sudah BMKG perkirakan, tidak terjadi kemarau yang ekstrim (el nino). Sehingga hal ini sedikit melegakan dari faktor pembatas produksi pangan.

"Kondisi kemarau tetap harus diwaspadai, karena bisa terjadi kekeringan dan meningkatnya beberapa OPT. Terutama pada bulan Agustus yang diprediksi menjadi puncak musim kemarau tahun ini," kata Mentan SYL.

Kepala Pusat Informasi Perubahan Iklim BMKG juga menyatakan dalam Forum Iklim bahwa peringatan FAO terhadap potensi kelangkaan pangan bukanlah karena faktor kekeringan (iklim). Tetapi lebih ke food supply chain yang terganggu.

Sementara, Direktur Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP), Kementan, Sarwo Edhy mengatakan, bangunan air seperti embung dan dam parit akan bermanfaat meskipun debit air kecil, air masih bisa dialirkan ke sawah-sawah petani. Sehingga petani bisa menambah pertanaman dalam setahun, dari satu kali menjadi dua kali.

"Infrastruktur air ini juga sangat berguna dalam pengelolaan air lahan kering maupun tadah hujan," kata Sarwo Edhy.

Berbeda dengan embung, dam parit dibangun dengan membendung sungai kecil atau parit alami. Untuk pengembangan dam parit, sungai yang dibendung memiliki debit minimal 5 liter per detik dan dengan luas lahan usaha tani yang dapat diairi minimal 25 ha.

 

Bangunan air seperti embung dan dam parit akan bermanfaat meskipun debit air kecil, air masih bisa dialirkan ke sawah-sawah petani.
Bangunan air seperti embung dan dam parit akan bermanfaat meskipun debit air kecil, air masih bisa dialirkan ke sawah-sawah petani.

Tak hanya itu, agar dampak dam parit bisa lebih besar maka pembangunannya bisa secara bertingkat dari hulu ke hilir dalam satu aliran Daerah Aliran Sungai (DAS) mikro.

"Model pengembangan dam parit bertingkat di DAS hulu sangat ideal untuk dikombinasikan dengan pengelolaan air dan sedimen di waduk atau embung besar," jelas Sarwo Edhy.

Contohnya dam parit yang dibangun Poktan Mappabengngae III di Kelurahan Tiroang, Kecamatan Tiroang, Kabupaten Pinrang, Sulawesi Selatan. Dam parit di sini luas layanannya hingga 75 Ha.

Kemudian di Desa Tundagan, Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang. Dam parit yang dibangun Poktan Maju Karya ini luas layanannya 32 ha.

Sedangkan pembangunan embung di Desa Pangadegan, Kecamatan Majenang, Kabupaten Cilacap dibangun dengan dimensi 18×13×2,5 m3. Embung yang dibangun P3A Usaha Tani Makmur ini mampu melayani areal sawah seluas 31 ha.

"Dari pembangunan embung dan dam parit ini peningkatan IP yang diharapkan semula 200 menjadi 300," harap Sarwo Edhy.

Namun, Sarwo Edhy memperingatkan agar pemeliharaan air sungai dan bangunan air tersebut harus dirawat.

"Biar saat musim kemarau debit air tidak kecil tapi musim hujan air meluap, sebaiknya perawatan, pemeliharaan dan konservasi harus dilakukan dari hulu ke hilir," tuturnya.

Misalnya dengan pengerukan sedimen sungai yang sebaiknya dilakukan secara rutin sebelum musim penghujan datang. Kemudian perawatan rutin seperti membersihkan sampah yang menghalangi aliran air.

"Semuanya bisa dilakukan dengan komitmen bersama di desa setempat," pungkasnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kesal Diganggu Saat Kerja dari Rumah, Pria Ini Selotip Anaknya di Lantai

Posted: 18 Apr 2020 10:05 PM PDT

Liputan6.com, Thailand - Selama pandemi Corona atau Covid-19, masyarakat diminta untuk tidak melakukan aktivitas di luar rumah. Kegiatan seperti bekerja dan sekolah pun dilakukan di rumah.

Segelintir individu tampaknya suka bekerja di rumah. Namun, beberapa individu, khususnya yang telah memiliki buah hati perlu berjuang dan fokus pada pekerjaan karena anak-anak mereka menjadi gangguan besar. 

Kondisi tersebut pun dialami seorang pria di Thailand. Pria ini memutuskan untuk menempelkan putrinya ke lantai karena sudah mengganggu selama dirinya bekerja. Itu dimaksudkan agar putrinya berhenti bergerak selama dia bekerja.

 

Ditempel Menggunakan Selotip

(worldofbuzz.com)
(worldofbuzz.com)

Menurut Sin Chew Daily, seperti melansir dari World of Buzz, Minggu (19/4/2020), ibu gadis kecil itu mengunggah beberapa foto momen lucu ketika #dirumahaja di Facebook miliknya.

Bocah yang berumur sekitar dua atau tiga tahun ini terlihat berbaring di lantai dengan bantal di bawah kepalanya dan empat selotip plastik berukuran besar di sekujur tubuhmu. Bocah itu tampak tidak berdaya dengan ekspresi wajah bingung. 

Sementara itu, terlihat pula ayah bocah itu tengah sibuk bekerja dengan laptopnya.

 

Putrinya Sangat Nakal

Ibu bocah itu mengatakan bahwa putrinya sangat nakal, jadi suaminya memutuskan untuk menempelkannya ke lantai dengan selotip sehingga dia tidak akan diganggu lagi.

"Ibu sedang memasak, ayah sedang bekerja, anak perempuan kami berbaring di ruang tamu," keterangan dalam unggahan tersebut.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Prediksi Puncak Kasus Corona Covid-19 di Indonesia

Posted: 18 Apr 2020 10:02 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta- Ada dua skenario diprediksi akan menjadi puncak kasus corona covid-19 di Indonesia. Hal itu diungkap Peneliti dan Kepala Lembaga Biologi Molekuler Eijkman Profesor Amin Soebandrio.

Amin mengatakan, skenario pertama adalah puncak kasus Corona COVID-19 di Indonesia bisa terjadi pada bulan Mei. Hal ini bisa terjadi selama Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) tidak dipatuhi masyarakat.

Kepada Health Liputan6.com lewat sambungan telepon pada Kamis (16/4/2020), menurut Amin, angka saat puncak kasus corona covid-19 bulan Mei bisa mencapai lebih dari 10 ribu kejadian dan menurun selama dua sampai tiga minggu.

"Itu (puncak kasus) bisa terjadi kalau PSBB ini tidak dipatuhi dengan baik. Tidak cuma PSBB saja, PSBB dan kawan-kawannya, artinya peran masyarakat, partisipasi masyarakat kurang besar," kata Amin.

 

Konsekuensi Khusus

Jika kondisi ini terjadi, kata Amin, akan menimbulkan konsekuensi khusus, yang tidak kalah rumitnya. Yaitu soal kesiapan tenaga medis merawat pasien-pasien ini.

"Peningkatannya akan cukup tajam sampai kurvanya tinggi, tapi itu punya konsekuensi. Dengan jumlah kasusnya tinggi, otomatis jumlah yang memerlukan perawatan juga tinggi kan. Katakanlah 20 persen dari 15 ribu, itu kan cukup banyak," jelasnya.

Skenario Kedua

Kepala LBM Eijkman Prof. Amin Soebandrio (kanan) dalam sebuah diskusi terkait COVID-19 di kantor Ikatan Dokter Indonesia pada Jumat (13/3/2020) (Liputan6.com/Giovani Dio Prasasti)
Kepala LBM Eijkman Prof. Amin Soebandrio (kanan) dalam sebuah diskusi terkait COVID-19 di kantor Ikatan Dokter Indonesia pada Jumat (13/3/2020) (Liputan6.com/Giovani Dio Prasasti)

Sementara itu, skenario kedua adalah jumlah kasus COVID-19 di Indonesia secara total kemungkinan sama, hanya saja tersebar di rentang waktu yang lebih panjang.

"Artinya puncaknya itu akan tercapai agak mundur, tetapi tidak terlalu tinggi. Mungkin 10 ribuan atau di bawah 10 ribu barangkali," kata Amin.

"Tidak di bulan Mei, setelah itu, tetapi jumlahnya tidak terlalu tinggi di bawah 10 ribu, tetapi berakhirnya itu agak landai. Jadi kurvanya, kurva landai bukan lancip."

Amin mengatakan, apabila skenario kedua yang terjadi, maka orang yang membutuhkan perawatan lebih terkendali dan tidak terlalu tinggi meski waktu kejadian akan lebih panjang. Di sini, beban fasilitas pelayanan kesehatan dinilai lebih ringan.

Tes Polymerase Chain Reaction (PCR)

Menurut Amin, dengan ditargetkannya tes Polymerase Chain Reaction (PCR) yang hingga 10 ribu per hari, ini juga bisa meningkatkan kecepatan penanganannya agar bisa dilakukan lebih baik.

"Sehingga penularannya diharapkan tidak lebih luas, kalau kita tahu siapa yang kontrol. Sekarang kan banyak yang OTG (orang tanpa gejala) tapi dia karena tidak tahu tetap berkeliaran ke sana kemarin. Jadi kalau itu bisa dikendalikan, kita harapkan sih model kurva yang kedua. Walaupun lebih panjang tapi bebannya lebih ringan."

 

Akhir Covid-19 di Indonesia

Di sini, Amin mengatakan apabila merujuk pada skenario kedua dan melihat situasi di negara lain, maka kasus COVID-19 di Indonesia bisa benar-benar selesai menjelang akhir tahun.

"Puncaknya sekitar bulan Juni kali ya, nah dari April sampai Juni itu tiga bulan katakanlah. Maka kesananya juga dua atau tiga bulan lagi sampai selesai. Jadi kalau diperkirakan akhir Juni puncaknya, berarti Juli, Agustus, September. Ada beberapa yang memprediksi selesai total itu September."

Prediksi diperhitungkan dengan situasi belum adanya vaksin atau pengobatan yang spesifik untuk COVID-19. Amin mengatakan, jika suatu saat ada intervensi pengobatan yang ditemukan, maka diharapkan jumlah kasus pasien yang dirawat di rumah sakit akan berkurang.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: [CERITA] Jakarta Sebelum dan Saat Pandemi Covid-19

Posted: 18 Apr 2020 10:00 PM PDT

Foto atas menggambarkan suasana di Jalan Tol Dalam Kota, Selasa (18/06/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Foto atas menggambarkan suasana di Jalan Tol Dalam Kota, Selasa (18/06/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Foto atas menggambarkan suasana di Jalan Tol Dalam Kota, Selasa (18/06/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Foto atas menggambarkan Lintas Bawah Kuningan-Mampang, Selasa (18/06/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Foto atas menggambarkan Lintas Bawah Kuningan-Mampang, Selasa (18/06/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Foto atas menggambarkan Lintas Bawah Kuningan-Mampang, Selasa (18/06/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Foto atas menggambarkan suasana di Jalan Tol Dalam Kota, Selasa (18/06/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Foto atas menggambarkan suasana di Jalan Tol Dalam Kota, Selasa (18/06/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Foto atas menggambarkan suasana di Jalan Tol Dalam Kota, Selasa (18/06/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Foto atas menggambarkan suasana Kawasan Pejompongan, Selasa (24/09/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Foto atas menggambarkan suasana Kawasan Pejompongan, Selasa (24/09/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Foto atas menggambarkan suasana Kawasan Pejompongan, Selasa (24/09/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Foto atas menggambarkan suasana Jalan Medan Merdeka Timur, Senin (14/10/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Foto atas menggambarkan suasana Jalan Medan Merdeka Timur, Senin (14/10/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Foto atas menggambarkan suasana Jalan Medan Merdeka Timur, Senin (14/10/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Foto atas menggambarkan suasana Jalan Medan Merdeka Timur, Senin (14/10/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Foto atas menggambarkan suasana Jalan Medan Merdeka Timur, Senin (14/10/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Foto atas menggambarkan suasana Jalan Medan Merdeka Timur, Senin (14/10/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Foto atas menggambarkan suasana Kawasan Palmerah, Selasa (24/09/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Foto atas menggambarkan suasana Kawasan Palmerah, Selasa (24/09/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Foto atas menggambarkan suasana Kawasan Palmerah, Selasa (24/09/2019). Foto bawah dilokasi yang sama, Sabtu (18/04/2020). Lebih dari satu bulan Indonesia terkena pandemi Covid-19, per 18 April 2020 tercatat 6.248 kasus positif, 631 sembuh, 535 meninggal. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bantuan Sosial Covid-19 Jabar di Sumedang Libatkan Puluhan Ojol dan Pos

Posted: 18 Apr 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Bandung - Puluhan pengemudi ojek online dan petugas pos mengirimkan paket sembako bagi warga Kabupaten Sumedang yang ekonominya terdampak virus Corona Covid-19. Pendistribusian bantuan sosial Pemerintah Provinsi Jawa Barat itu ditandai dengan pelepasan yang dilakukan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Emil, panggilan akrab Ridwan Kamil, melepas puluhan pengemudi motor di kantor PT Pos Indonesia Sumedang, Jalan Gesan Ulun No 82, Sabtu (18/4/2020). 

Para pengemudi tersebut membawa paket senilai Rp500 ribu dari Pemprov Jabar yang terdiri dari sembako senilai Rp350 ribu dan uang tunai Rp150 ribu.

Menurut Emil, paket sembako dari Pemprov Jabar merupakan satu dari sembilan pintu bantuan dari pemerintah untuk 40 persen kelompok ekonomi terbawah yang sudah didata RT/ RW.

"Kepada mereka dari kelompok ekonomi 40 persen terbawah akan dibantu oleh sembilan pintu pertolongan yang salah satunya bantuan dari Pemprov Jabar yang sekarang disalurkan melalui PT Pos Indonesia dan ojek online kepada warga yang terdampak," katanya.

Emil berujar, pemerintah memberikan kesempatan pemda/pemkot selama tujuh hari untuk memperbaiki data penerima bantuan. Bila masih ada warga yang belum mendapatkan atau tak terdata bisa diperbaiki dan melapor ke RT/ RW setempat.

"Bila masih ada yang terlewat juga bisa melapor di aduan yang ada di aplikasi Pikobar," ujarnya

Emil mengimbau masyarakat untuk meningkatkan rasa solidaritas, turut membantu masyarakat yang kesulitan. Menurutnya, pandemi Covid-19 adalah masalah bersama maka akan cepat tuntas bila dikerjakan bersama-sama.

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

Sumedang PSBB Maksimal

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bersama Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir melepas pengemudi ojek online dan petugas pos yang mengirimkan paket sembako Pemda Provinsi Jabar bagi warga terdampak Covid-19. (Humas Jabar)
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bersama Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir melepas pengemudi ojek online dan petugas pos yang mengirimkan paket sembako Pemda Provinsi Jabar bagi warga terdampak Covid-19. (Humas Jabar)

"Tidak boleh ada warga Jabar yang kelaparan, saya imbau masyarakat juga melakukan solidaritas sosial tidak hanya pemerintah karena panedemi Covid-19 ini masalah bersama karena dengan kebersamaan akan cepat selesai," ungkapnya.

Kabupaten Sumedang adalah bagian dari Bandung Raya yang akan segera menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang telah disetujui Menteri Kesehatan akan dilaksanakan  22 April 2020. 

Untuk itu Emil mengimbau warga Sumedang untuk bersiap dan mentaati semua aturan PSBB."Kepada warga Sumedang supaya menaati tidak keluar rumah kalau tidak emergensi," pintanya.

Sementara itu, Bupati Sumedang Donny Ahmad Munir memastikan bahwa wilayahnya tidak akan menerapkan PSBB parsial. Namun akan maksimal di seluruh kecamatan yang berjumlah 26.

"PSBB-nya akan maksimal jadi tidak parsial, sudah diputuskan diberlakukan di seluruh kecamatan di Sumedang yang berjumlah 26," kata Donny.

Donny juga menyampaikan, saat ini Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang masuk tercatat mencapai 132 ribu kepala keluarga. 

Dari jumlah tersebut 84 ribu sudah dipenuhi oleh pemerintah pusat. Sementara untuk non DTKS yang menjadi kewajiban pemerintah provinsi dan kabupaten dan sudah dicatat oleh RT/ RW berjumlah 151 ribu kepala keluarga.

"Alhmadulillah untuk DTKS sudah clear, sekarang yang DTKS totalnya 151 ribu KK dan setelah divalidasi oleh RT/ RW menjadi 101 ribu KK terdampak yang akan mendapatkan bantuan," ujar Donny.

Simak video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Louis Saha Bikin Manajer Legendaris MU Jilat Ludah Sendiri

Posted: 18 Apr 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Manchester - Gary Neville punya cerita menarik soal eks manajer MU, Alex Ferguson. Ternyata manajer asal Skotlandia itu pernah menjilat ludah sendiri terkait urusan transfer pemain.

Sejak menangani MU tahun 1986, Ferguson tak pernah memberikan informasi pada pemain untuk urusan transfer. Ia juga tak pernah pada para pemainnya tentang calon pemain yang akan direkrut.

Namun tahun 2001 Ferguson melanggar aturan yang dibuatnya sendiri. Saat itu ia bertanya pada anak asuhnya soal Louis Saha.

"Setelah kami bermain melawan Fulham tahun 2001, dia bertanya pada pemain terutama kami para bek. Haruskah MU merekrut Louis Saha?"

"Lalu kami semua menjawab iya. Padahal sebelumnya dia tak pernah bertanya pada kami soal pemain yang akan direkrut MU atau urusan transfer lain."

 

Brilian

4. Louis Saha (Manchester United), dirinya berhasil mempersembahkan dua gelar Liga Inggris dan Piala Champions bagi Red Devils. Sayang kemudian cedera menghantui striker Prancis ini sehingga kariernya meredup. (AFP/Andrew Yates)
4. Louis Saha (Manchester United), dirinya berhasil mempersembahkan dua gelar Liga Inggris dan Piala Champions bagi Red Devils. Sayang kemudian cedera menghantui striker Prancis ini sehingga kariernya meredup. (AFP/Andrew Yates)

Saha akhirnya bergabung selama empat musim di MU. Meski kerap cedera, dia mampu menyumbang dua gelar Liga Inggris dan satu Liga Champions.

"Jujur Saha memberikan kami mimpi buruk saat dia berduet dengan Luis Boa Morte di Fulham. Dia pemain yang brilian," kata Neville.

"Terbukti Saha dan Wayne Rooney juga mampu tampil brilian di MU. Keduanya duet yang fantastis."

Klasemen Liga Inggris

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3 Surabaya: Total Pasien Positif Corona COVID-19 di Jatim Capai 555 Orang

Posted: 18 Apr 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Jumlah penambahan kasus pasien positif Corona COVID-19 di Jawa Timur (Jatim) kembali meningkat, setelah dua hari kemarin turun.

Terbaru, jumlah pasien positif Corona COVID-19 bertambah sebanyak 33 pasien, sehingga total saat ini menjadi 555 kasus. Akan tetapi, yang masih dalam perawatan sebanyak 403 pasien saja.

"Sekarang tercatat 555 yang terkonfirmasi positif," ujar Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Sabtu malam, 18 April 2020.

Artikel update Corona COVID-19 pada 18 April 2020 di Jawa Timur menyita perhatian pembaca di Surabaya. Ingin tahu artikel terpopuler lainnya di Surabaya? Berikut sejumlah artikel terpopuler di Surabaya yang dirangkum pada Minggu, (19/4/2020):

1.Update Corona COVID-19 pada 18 April 2020 di Jatim: Total Pasien Positif 555 Orang

Jumlah penambahan kasus pasien positif Corona COVID-19 di Jawa Timur (Jatim) kembali meningkat, setelah dua hari kemarin turun.

Terbaru, jumlah pasien positif Corona COVID-19 bertambah sebanyak 33 pasien, sehingga total saat ini menjadi 555 kasus. Akan tetapi, yang masih dalam perawatan sebanyak 403 pasien saja.

"Sekarang tercatat 555 yang terkonfirmasi positif," ujar Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Sabtu malam, 18 April 2020.

Berita selengkapnya baca di sini

2.Penjelasan Dinas Pendidikan Jatim Terkait Perpanjangan Kegiatan Belajar di Rumah

Kepala Dinas Pendidikan (Dispendik) Provinsi Jawa Timur (Jatim), Wahid Wahyudi memastikan, akan ada kebijakan baru dari Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa terkait perpanjangan masa belajar di rumah hingga 1 Juni 2020.

"Surat Bu Gubernur tertanggal 30 maret 2020 untuk belajar di rumah berakhir 21 April 2020. Terkait perpanjangan akan ada kebijakan baru dari Bu Gubernur dengan pertimbangan dua hal," ujarnya di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Jumat malam, 17 April 2020.

Pertimbangan pertama, kata Wahid, terkait wabah COVID-19 yang belum reda di Jawa Timur. Pertimbangan kedua, terkait kegiatan pendidikan dalam kalender pendidikan selama sisa April sampai Juni 2020.

Berita selengkapnya baca di sini

3.Cerita Petugas Saat Bawa Jenazah Pasien Corona COVID-19 di Jatim

Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa menggelar video conference dengan sejumlah petugas pengantar jenazah pasien Corona COVID-19 di Jatim. Salah satunya dengan Putra, dari RSU dr Soetomo Surabaya. 

Putra menceritakan, dirinya pertama kali mendapatkan tugas dari tempat kerjanya mengantarkan dan memakamkan jenazah positif Corona COVID-19 di kawasan Putat Jaya pada Maret 2020. 

"Kami deg-degan karena pertama kali. Di ambulans cuma berdua mengantarkan di Putat Jaya. Yang kami hadapi waktu itu banyak warga yang berkumpul," tuturnya, Jumat malam, 17 April 2020.

Berita selengkapnya baca di sini

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tarot Cinta: Ada Harapan dan Gairah Baru

Posted: 18 Apr 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Simak prediksi Tarot Cinta periode 18 - 24 April 2020 selengkapnya

Ace of Cups

Sebuah cawan atau piala di atas permukaan air. Di sekelilingnya terdapat sekelompok teratai. Harapan dan gairah baru muncul seiring mekarnya bunga teratai. Ada harapan dan gairah baru. Cinta yang baru. Bersemi dan membawa kebahagiaan.

Jomblo

Bangunlah relasi yang baik dengan banyak orang. Tidak perlu berpura-pura baik hanya untuk menarik simpati. Ketulusanmu yang akan menarik hati.

PDKT

Kendalikan keinginanmu untuk selalu bersamanya. Bersabarlah hingga situasi sudah memungkinkan.

 

Pacaran dan Menikah

Pacaran

Dibutuhkan kepedulian dan mengerti kondisi pasangan. Buang egomu. Selesaikan segera amarahmu. Dia membutuhkanmu, bantulah dia!

Menikah

Situasi dan kondisi yang baru menuntut penyesuaian dari semua anggota keluarga. Saling membantu, bekerjasama, dan menguatkan akan membuat kesedihan dan kekecewaan segera berlalu.

Saran Cinta

Tarot Page of Cups
Tarot Page of Cups

Page of Cups

Keraguan dan kegalauan masih akan mewarnai perjalanan cinta di minggu ini. Tidak perlu khawatir. Fokuslah pada tujuanmu. Elemen air cukup kuat mengisi hari-harimu. Gunakan hati dalam berkomunikasi. Semua situasi yang kurang menyenangkan akan segera membaik.

Konsultasi pribadi Dewi Tarot: 082242056585

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: 300 Warga Taman Sari Mengungsi Akibat Kebakaran

Posted: 18 Apr 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kebakaran melanda permukiman warga di jalan Lada Taman Sari Jkarta Barat. 300 warga kehilangan tempat tinggal dan mengungsi di sejumlah lokasi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Vebby Palwinta Menikah, Rekan Artis Kondangan Online

Posted: 18 Apr 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Vebby Palwinta akhirnya resmi melepas status lajang dengan menikahi Razi Bawazier. Keduanya sudah melangsungkan akad nikah pada Sabtu (18/4/2020).

Mengingat Vebby Palwinta dan Razi Bawazier sedang menikah di tengah pandemi Corona, maka acara sakral itu digelar secara sederhana dan dihadiri oleh keluarga terdekat saja.

"Alhamdulillah..siapa bilang pandemic ini ga boleh nikah tapi harus tetep ikutin aturan pemerintah yg ada," tulis sahabat Vebby Palwinta, Dhini Aminarti di Instagramnya.

Menariknya, rekan-rekan selebritas, termasuk Dhini Aminarti hadir dalam momen akad nikah ini secara daring. Mereka menyaksikan prosesi ijab kabul secara live melalui Zoom.

"Slide demi slide (pas lamaran - slesai prosesi akad alhamdulillah - si panganten perempuan - kami PAGER AYU yg ga jadi jalan HADIR DI ONLINE)" sambungnya.

Hadir Secara Online

[Foto: Instagram Dhini Aminarti]
[Foto: Instagram Dhini Aminarti]

Dalam unggahan foto Dhini Aminarti, terlihat artis-artis yang menyaksikan akad nikah ini adalah Sandra Dewi, Fenita Arie, Dian Ayu, Shireen Sungkar, dan masih banyak lagi.

Dhini Aminarti tentu sangat berbahagia dengan pernikahan mantan kekasih Baim Wong ini. Niat baik seperti pernikahan memang harus direalisasikan sesegera mungkin apabila segala aspek telah terpenuhi.

Jangan Ditunda

Vebby Palwinta bersama kekasihnya (Instagram/vebbypalwinta)
Vebby Palwinta bersama kekasihnya (Instagram/vebbypalwinta)

"Ketika mau nikah, dalam kondisi skr, ini TAKDIR dr Allah dan udh ditulis di lauh mahfuz, YAKIN kalo akan dikasi kemudahan sm Allah mungkin skr emang saat yg terbaik, PERJUANGKAN jgn ditunda, jgn pasrah tetep berjuang supaya berjalan," tutur istri Dimas Seto ini.

"Karna menikah adalah menyempurnakan keimanan dan Abdullah bin Mash'udKalau sisa umurku hanya +/-10hr aku akan berusaha menikah agar tidak bertemu dengan Allah dalam kondisi belum menikah," lanjutnya.

Lamaran

Sebelumnya, Vebby Palwinta telah dilamar oleh Razi Bawazier pada 8 Maret 2020. Acara lamaran tersebut dilangsungkan di kawasan Simatupang, Jakarta Selatan dan dihadiri oleh keluarga dan sahabat dekat.

Hubungan asmara mereka pertama kali tersiar pada 2019. Sejak awal, keduanya memang sudah serius dalam menjalin hubungan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bertepatan dengan Ramadan, 1630 Aparat Akan Berjaga Saat PSBB di Makassar

Posted: 18 Apr 2020 10:00 PM PDT

Liputan6.com, Makassar - Sedikitnya 1.630 aparat gabungan disiapkan untuk mendukung penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB di Kota Makassar yang akan bertepatan dengan bulan suci Ramadan, Jumat (24/4/2020) mendatang. Tim gabungan itu terdiri dari unsur TNI, Polri dan Pemerintah Daerah. 

"1630 Untuk Gabungan TNI, Polri dan Pemda, di luar pasukan cadangan seperti Dalmas dan Gakkum," kata Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Ibrahim Tompo, kepada Liputan6.com, Sabtu (18/4/2020). 

Ibrahim merinci, dari Polda Sulawesi Selatan saja pihaknya menyiapkan 1.200 aparat Kepolsian untuk berjaga di penjuru Kota Makassar. 1.200 polisi itu terdiri dari 810 personel Polrestabes Makassar dan 390 dari Satker Polda Sulawesi Selatan. 

"Sisanya itu dari unsur TNI dan Pemda," dia menambahkan. 

Langkah teknis pengamanan PSBB di Kota Makassar itu berupa pemberlakuan sistem keamanan kota (Sispam Kota). Nantinya sejumlah aparat akan ditempatkan di pos-pos dan beberapa sudut jalan di Kota Makassar untuk membatasi gerak masyarakat. 

"Jadi ada pola preventif dan represif kita lakukan di situ," ucap Ibrahim. 

Selain itu, lanjutnya, secara berkala aparat keamanan akan berpatroli keliling Kota Makassar untuk memastikan tidak ada tindakan-tindakan warga yang melanggar aturan PSBB sesuai yang tertuang di Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 9 Tahun 2020 tentang pedoman pelaksanaan PSBB

"Ya kepada masyarakat Makassar kami himbau agar nantinya mentaati aturan pelaksanaa PSBB ini, .kami juga sampaikan bagi yang melanggar PSBB Ini , Sesuai Protokol Kesehatan dan Aturan Karantina Kesehatan Nomor 6/2018, akan di proses pidana," tegas Ibrahim.

Simak juga video pilihan berikut :

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Heboh Penerima Pesan Stiker di WhatsApp Kena Tarif Rp 250, Ini Faktanya

Posted: 18 Apr 2020 09:58 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Ramai pesan berantai di WhatsApp yang menyebutkan kalau setiap stiker atau gambar dikirimkan di WhatApp, pembayarannya akan dibebankan kepada si penerima senilai Rp 250.

Pesan ini pun mengajak semua orang untuk berhenti memakai stiker agar paket atau uang kita tidak cepat habis untuk memperkaya si pembuat stiker.

Berikut isi pesan berantai tersebut:

"Hindari penggunaan STIKER dlm medsos.

Tahukah teman2 ku di group ini... Kenapa menggunakan stiker, menguntungkan pembuat nya,,,

Setiap stiker atau gambar yg saudaraku krmkan di wa ini pembayarannya dibebankan kpd yg menerima Rp.250,-. Jk aggt group ini ada 20 org sj maka pembuat stiker sdh mendapat uang 20x 250 rupiah utk satu stiker. jika setiap hari di group ini ada 20 stiker en gambar maka pembuat stiker mendapat uang perhari dr group ini = 20 x20x 250 = 100.000 rupiah. Jika dalam 1 bln ,brp kah penghasilan pembuat stiker ???

Saya mengajak semuanya utk stop pakai stiker agar paket / uang kt tdk cepat habis utk memperkaya org yg sdh kaya.

Stiker pada medsos maupun pesan singkat sebenarnya tidak berbahaya. Selain itu bisa didapatkan secara gratis, memang tetap ada stiker yang dijual namun cenderung tidak banyak.

Umumnya penyedia layanan medsos dan aplikasi chat menambahkan emoji, stiker bahkan gif untuk membuat suasana dan keberagaman ekspresi para pemakainya.

Dahulu saat masih BBM, untuk bisa membuat emoji kits harus mengingat karakter yang harus diketik, lalu mulai dalam fitur keyboard ditambahkan. Begitu juga Whatsapp dan lainnya."

Menurut hasil penelusuran Tekno Liputan6.com, Jumat (19/4/2020), pesan berantai yang mengaitkan WhatsApp di atas, dipastikan hoaks atau menyesatkan.

 

Pendapat Pakar

Pakar Keamanan Siber Pratama Persadha. Sumber: dokumetasi pribadi
Pakar Keamanan Siber Pratama Persadha. Sumber: dokumetasi pribadi

Hal ini pun ditegaskan oleh pakar keamanan siber Pratama Persadha dan mengatakan kalau pesan tersebut menyesatkan.

"Pesan berantai yang menganjurkan menghindari pemakaian stiker dan akan dibebankan kepada si penerima pada medsos dan aplikasi chat adalah menyesatkan. Milenial cenderung suka berekspresi dengan stiker, lihat bagaimana kesuksesan Line yang akhirnya diikuti oleh Whatsapp," ujar Pratama.

Memang ada perbedaan besaran kuota data dibandingkan teks. Namun ukurannya juga tidak signifikan. Untuk teks, per karakter besar 1 byte, sedangkan stiker umumnya dibawah 50 kilo byte.

"Jadi, penggunaan stiker pada WhatsApp dan lainnya hanya dibebankan pada kuota data. Yang besar di aplikasi chat adalah kirim foto, video, dan dokumen," ucap Ketua Lembaga Riset Keamanan Cyber dan Komunikasi (CISSReC) tersebut.

 

Perkembangan Fitur Stiker

Line Luncurkan Fitur Stiker Pesan. Dok: Line
Line Luncurkan Fitur Stiker Pesan. Dok: Line

Seiring berkembangnya teknologi, selain gif, warganet juga diberikan fitur stiker. Sebagian besar gratis, bahkan kita diberikan keleluasaan untuk membuat sendiri, seperti di Whatsapp.

"Lalu yang berbayar juga ada, namun umumnya sekali beli. Keuntungannya karena sekali beli di toko online yang tersedia, bukan karena dipakai berapa juta orang lalu dikali," kata Pratama menambahkan.

Model monetize-nya berbeda dengan film dan musik streaming yang dihitung per sewa maupun per beli.

Mengenai pesan berantai menyesatkan tersebut, Tekno Liputan6.com pun telah menghubungi pihak WhatsApp untuk memberikan penjelasan.

Hingga berita ini naik, pihak WhatsApp belum memberikan pernyataan.

(Isk/Why) 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Momen Pernikahan Vebby Palwinta dengan Pria Keturunan Arab, Digelar Tertutup

Posted: 18 Apr 2020 09:55 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kabar bahagia datang dari aktris sekaligus pesinetron Tanah Air, Vebby Palwinta. Vebby resmi menjadi istri seorang pria keturunan arab, Razi Bawazier. Vebby dan Razi telah melangsungkan pernikahan pada Sabtu (19/4/2020) secara tertutup.

Pernikahan perempuan kelahiran 3 Agustus 1996 ini hanya dihadiri keluarga dekat kedua mempelai. Hal tersebut disebabkan karena saat ini masih dalam pandemi Corona Covid-19. Meski begitu, banyak rekan artis yang mengucapkan selamat dan mengunggah foto pernikahan mereka di Instagram.

Pernikahan Vebby dan Razi digelar dengan nuansa Timur Tengah. Vebby tampil anggun dengan busana serba putih sementara Razi sangat gagah mengenakan baju putih yang ditutupi jubah hitam khas Arab. Keduanya tampak serasi saat bersanding sebagai suami istri di pelaminan.

Penasaran kan bagaimana momen manis pernikahan Vebby Palwinta dan Razi Bawazier? Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, momen pernikahan Vebby Palwinta dengan Razi Bawazier, Minggu (19/4/2020).

1. Dengan memakai busana serba putih dan menghias jari-jarinya dengan henna, Vebby Palwinta tampak cantik di hari pernikahannya.

6 Momen Pernikahan Vebby Palwinta dengan Pria Keturunan Arab, Digelar Tertutup (sumber: Instagram.com/barbie_ima)
6 Momen Pernikahan Vebby Palwinta dengan Pria Keturunan Arab, Digelar Tertutup (sumber: Instagram.com/barbie_ima)

2. Kemarin, Vebby Palwinta dan Razi Bawazier menggelar pernikahan secara tertutup dan hanya dihadiri keluarga dekat.

6 Momen Pernikahan Vebby Palwinta dengan Pria Keturunan Arab, Digelar Tertutup (sumber: Instagram.com/renzilazuardi)
6 Momen Pernikahan Vebby Palwinta dengan Pria Keturunan Arab, Digelar Tertutup (sumber: Instagram.com/renzilazuardi)

3. Pada pernikahan tersebut, Vebby juga mempersiapkan masker untuk keamanannya selama proses pernikahan.

6 Momen Pernikahan Vebby Palwinta dengan Pria Keturunan Arab, Digelar Tertutup (sumber: Instagram.com/bepalovers_mlng)
6 Momen Pernikahan Vebby Palwinta dengan Pria Keturunan Arab, Digelar Tertutup (sumber: Instagram.com/bepalovers_mlng)

4. Pernikahan Vebby dan Razi digelar dengan nuansa yang kental Timur Tengah.

6 Momen Pernikahan Vebby Palwinta dengan Pria Keturunan Arab, Digelar Tertutup (sumber: Instagram.com/vepaloversmaluku)
6 Momen Pernikahan Vebby Palwinta dengan Pria Keturunan Arab, Digelar Tertutup (sumber: Instagram.com/vepaloversmaluku)

5. Suami Vebby, Razi Bawazier terlihat sangat gagah dengan jubah hitam yang menutupi baju putihnya.

6 Momen Pernikahan Vebby Palwinta dengan Pria Keturunan Arab, Digelar Tertutup (sumber: Instagram.com/selebcam)
6 Momen Pernikahan Vebby Palwinta dengan Pria Keturunan Arab, Digelar Tertutup (sumber: Instagram.com/selebcam)

6. Meski hanya dihadiri keluarga dekat, rekan artis banyak yang memberi ucapan selamat. Salah satunya Natasha Rizky yang video call dengan Vebby saat acara pernikahan.

6 Momen Pernikahan Vebby Palwinta dengan Pria Keturunan Arab, Digelar Tertutup (sumber: Instagram.com/natasharizkynew)
6 Momen Pernikahan Vebby Palwinta dengan Pria Keturunan Arab, Digelar Tertutup (sumber: Instagram.com/natasharizkynew)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kemenag Pastikan Tetap Bayar Tunjangan Guru Madrasah Non PNS di Masa TFH

Posted: 18 Apr 2020 09:48 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) memastikan tetap membayar tunjangan bagi guru madradah, khususnya yang non PNS meski ada kebijakan Teaching From Home (TFH) atau mengajar dari rumah. Kebijakan itu sendiri dikeluarkan pemerintah sebagai upaya mencegah penyebaran virus Corona (Covid-19).

"Selama masih berlangsung masa darurat Covid-19, pembayaran tunjangan profesi dan tunjangan lainnya bagi guru madrasah Non PNS tetap dibayarkan," jelas Plt Dirjen Pendidikan Islam Kamaruddin Amin melalui keterangan persnya, Minggu (19/4/2020).

Menurut dia, ada tiga kategori tunjangan guru bukan PNS. Pertama, guru Non PNS yang sudah sertifikasi dan inpassing. Mereka mendapat hak tunjangannya sebagaimana guru PNS.

"Kedua, guru Non PNS yang belum sertifikasi, tapi sudah inpassing. Mereka mendapat tunjangan sebesar Rp 1,5 juta per bulan dan itu di luar kelebihan jam mengajar," ujar Kamaruddin.

Adapun kategori ketiga yakni, guru yang belum mendapat sertifikasi dan inpassing. Kamaruddin menyebut mereka yang masuk kategori ini akan mendapat insentif sebesar Rp 250 ribu per bulan serta honor tenaga mengajar yang bersumber dari dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS).

Kamaruddin menjelaskan bahwa Kemenag telah mengizinkan penggunaan dana BOS Madrasah untuk digunakan membayar honor guru non PNS. Kemenag, kata dia, juga tidak mempersyaratkan Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan (NUPTK) bagi guru Non PNS untuk dapat menerima honor.

Dibayarkan Sesuai Ketentuan

Hal senada disampaikan Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Ditjen Pendidikan Islam Suyitno. Dia menegaskan bahwa tunjangan guru tetap dibayarkan sesuai ketentuan selama penerapan kebijakan belajar dari rumah.

Suyitno mengatakan pihaknya telah menerbitkan edaran terkait pelaksanaan belajar dari rumah untuk Kanwil Kemenag Provinsi, Kankemenag Kab/Kota, dan Kepala Madrasah. Surat itu dikeluarkan pada 18 Maret lalu.

"Pelaksanaan TFH dapat disesuaikan dengan situasi dan kondisi sarana pendukung yang tersedia. Jika sarana digital terbatas, guru dapat menggunakan presensi secara manual yang disediakan madrasah," tutur dia.

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Cegah Corona, Pria Ambil Makanan Pakai Mobil Remote Control

Posted: 18 Apr 2020 09:47 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Seorang pria di Thailand tidak berani keluar rumah karena takut terpapar virus corona. Ia menggunakan mobil remote control untuk mengambil makanan yang dipesan lewat jasa antar.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lakukan 9 Cara Ini Agar Tubuh Tetap Sehat Kala Ramadan

Posted: 18 Apr 2020 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Semua kebiasaan selama hampir satu tahun penuh akan berubah selama sebulan menjalani kewajiban puasa Ramadan. Mulai dari berhentinya kebiasaan minum kopi di pagi hari atau menyantap makan siang.

Tak sedikit pula orang merasakan beberapa gejala saat berpuasa, seperti mengalami gejala sakit kepala, migrain, hingga sakit perut.

Lantas, bagaimana cara kita mempersiapkan agar tubuh tetap sehat memasuki bulan Ramadan?

Agar tubuh terbiasa dengan rutinitas baru tersebut, berikut ini ada beberapa cara yang bisa dilakukan saat mempersiapkan diri menjelang Ramadan:

  

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

1. Batasi Konsumsi Makanan

Ilustrasi makan (dok. Pixabay.com/Putu Elmira)
Ilustrasi makan (dok. Pixabay.com/Putu Elmira)

Mulailah dengan makan dalam jumlah sedang. Jangan beli banyak makanan ketika mendekati Ramadan.

Selain hanya akan meningkatkan nafsu makan, dan membuat kita ebih sulit untuk berpuasa.

2. Sarapan Pagi

Selama bulan Ramadan, jangan sampai melewatkan waktu sahur. Saat dibangunkan, segeralah bangun. 

Untuk membantu tubuh kita mulai terbiasa dengan rutinitas selama Ramadan nanti, mulailah sarapan pagi lebih awal dari sekarang. Terutama jika ada di antara kita yang memang tidak terlalu suka untuk sarapan.

3. Jangan Ngemil

Mulailah hari ini biasakan dirimu untuk makan tiga kali sehari, yaitu sarapan, makan siang dan makan malam. Namun, hindari mengemil. 

Karena selama Ramadan, kita harus membiasakan diri makan dua kali, yakni saat sahur dan buka puasa. 

4. Kurangi Asupan Kopi

Minum kopi hangat./Copyright shutterstock.com
Minum kopi hangat./Copyright shutterstock.com

Jika kamu adalah seorang pecinta kopi dan tidak ingin pusing selama beberapa hari pertama di bulan Ramadan, mulailah mengurangi asupan kafein dari sekarang.

Beralihlah ke kopi tanpa kafein, satu cangkir kopi setiap hari. Sampai kamu hanya minum kopi tanpa kafein, lalu hentikan sama sekali. 

5. Berhenti Merokok

Ilustrasi perokok. Foto: craigsmith.net
Ilustrasi perokok. Foto: craigsmith.net

Perokok yang tidak siap ketika memasuki bulan Ramadan, mungkin akan mengalami berbagai gejala. Seperti mudah tersinggung, marah, gelisah, tidak sabar, dan kesulitan berkonsentrasi selama jam-jam puasa.

Untuk menghindari hal ini, kurangi merokok di siang hari untuk membiasakan diri ketika nantinya akan berpuasa.

Hal ini juga bisa menjadi kesempatan untuk berhenti dari kebiasaan buruk merokok.

6. Berlatih Puasa

Apa cara yang lebih baik untuk mempersiapkan diri menjelang Ramadhan selain melalui latihan?

Coba lakukan latihan puasa menjelang Ramadan untuk membantu kita beradaptasi dengan rutinitas yang baru.

Dengan berlatih puasa, kita juga diberi peluang untuk menebus puasa yang terlewat dari tahun lalu.

7. Atur Jam Tidur

Sulit Tidur / Sumber: iStock
Sulit Tidur / Sumber: iStock

Jika kamu punya kebiasaan tidur larut malam dan bangun kesiangan, coba mulai atur kembali jadwal tidurmu.

Selama bulan Ramadan, kamu akan bangun lebih awal untuk sahur. Oleh karena itu, mulailah untuk tidur lebih awal. 

8. Buat Daftar Menu

Untuk mempersiapkan diri sebelum Ramadan, bisa menyiapkan daftar menu. Hal ini dilakukan untuk membantu beradaptasi selama seminggu pertama Ramadan.

Bisa dimulai dengan menyiapkan menu berbuka dan sahur selama satu minggu pertama.

Catat daftar bahan belanjaan yang dibutuhkan dan mulailah belanja bahan makanan sekarang.

9. Hubungi Dokter

Jika ada di antara kita yang memiliki diabetes, tekanan darah tinggi atau penyakit lainnya, dan dikhawatirkan akan mengganggu puasa di bulan Ramadan, segera hubungi dokter.

 

Reporter: Syahidah Izzata Sabiila

Sumber: Dream

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Persib Bandung Gelar Latihan Daring Hingga Enam Pekan

Posted: 18 Apr 2020 09:45 PM PDT

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung berencana menggelar program latihan daring hingga enam pekan. Diharapkan program ini bisa membantu kebugaran pemain di tengah pandemi virus Corona.

Saat ini program latihan daring Persib segera memasuki pekan keempat. Tim pelatih sudah menyusun video baru untuk latihan mandiri pemain di kediaman masing-masing.

Sebelumnya tim pelatih Maung Bandung juga memberikan materi di pekan pertama dan kedua. Sementara Supardi Nasir dan kawan-kawan dibebaskan berimprovisasi meski tetap berpatokan pada materi sebelumnya.

"Kami sudah membuat sebuah video kumpulan latihan aerobik dan unaerobik. Juga dua kumpulan gerakan tubuh atas, inti, hingga perut. Ini akan dilakukan pemain di pekan keempat," pelatih Persib Robert Alberts.

"Program akan berlangsung pada pekan kelima dan enam. Tetap di rumah untuk memutus penyebaran virus. Tetap sehat untuk semuanya," sambungnya, dilansir situs resmi Persib.

Berjalan Baik

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, memberikan arahan kepada pemainnya saat latihan di Stadion PTIK, Jakarta, Selasa (22/10). Hadapi Bhayangkara, Persib jajal lapangan PTIK. (Bola.com/Yoppy Renato)
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, memberikan arahan kepada pemainnya saat latihan di Stadion PTIK, Jakarta, Selasa (22/10). Hadapi Bhayangkara, Persib jajal lapangan PTIK. (Bola.com/Yoppy Renato)

Robet Alberts menyatakan pemain telah melaksanakan latihan sesuai instruksi tim pelatih. Pemain pun tetap semangat dan melaksanakan program dengan baik.

"Apa yang kami lihat dari pemain, setelah mengecek dan berbicara, mereka masih termotivasi dalam melakukan latihan. Mereka senang dengan apa yang dikerjakan seminggu terakhir," kata Robert.

"Mereka melakukan semua latihan dan kelihatannya semua positif."

Klasemen Liga 1

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ini Hal yang Bikin Pemerintah Yakin Ada Mafia Impor Alat Kesehatan di Indonesia

Posted: 18 Apr 2020 09:42 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Beberapa waktu lalu, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menyatakan adanya mafia dalam arus perdagangan dan pengadaan alat kesehatan di tengah pandemi Corona.

Mafia ini, mengalihkan perilaku negara untuk terus melakukan impor dan melupakan industri dalam negeri. Namun, apakah Kementerian BUMN telah mengetahui siapa pelaku yang dimaksud?

Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga menyatakan, sampai saat ini pihaknya belum memiliki data sejauh itu terkait pelaku dalam monopoli pasar alat kesehatan dan bahan bakunya.

"Nggak, belum sejauh itu. Tapi Pak Menteri sudah lihat dari perilaku saja, kenapa sampai lama betul, kok senangnya trading (berdagang, impor) saja, kenapa nggak mau produksi sendiri," katanya dalam sebuah diskusi virtual, Minggu (19/4/2020).

Lebih lanjut, Arya juga menyoroti kapabilitas Indonesia yang harusnya bisa menyediakan bahan baku alat kesehatan dan obat-obatan. Meskipun ada beberapa komponen yang diimpor, namun presentasenya harusnya tidak sampai setinggi itu.

"Tapi, ini sampai 90 persen lebih lho, apa nggak menyedihkan? Kita sanggup produksi APD, obat sebesar itu artinya ada market di luar, tapi nggak ada usaha untuk bikin sendiri di dalam negeri," katanya.

Meski demikian, dirinya tidak menyebut Indonesia harus anti impor. Impor diperlukan namun tetap dalam porsi yang wajar. Di sisi lain, produksi dalam negeri juga tetap dilakukan, sehingga semua lini dikerjakan secara paralel untuk mempercepat penanggulangan Corona.

"Kita semua sudah koordinasi, Kemenperin, Kemendag, kan sudah lihat kalau ini masalahnya ada di bahan baku. Kita semua niatnya baik, supaya terjadi health security, kita ambil hikmah dari Corona, kita memang lemah di health security, mau nggak mau kita harus kerja keras," tutupnya.

Erick Thohir: Mafia Mendominasi Impor Alat Kesehatan, Kita Harus Lawan

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menyoroti peluang pencaplokan importasi alat kesehatan yang saat ini sedang digencarkan demi memerangi virus Corona.

Dirinya menyatakan, mafia-mafia yang memanfaatkan situasi dan kondisi saat ini harus ditindak tegas dan dilawan agar praktik kotor tidak menyulitkan negara apalagi di saat sulit seperti ini.

 
 

"Kalau kita nggak gotong royong, memangnya bangsa lain peduli? Jangan semuanya ujung-ujung duit terus, lalu kita kejebak short term policy, didominasi mafia (impor alkes), kita harus lawan itu. Pak Jokowi punya keberpihakan akan itu," kata Erick dalam siaran langsung di akun Instagramnya, @erickthohir, Kamis (16/4/2020).

Lebih lanjut, dirinya menyatakan 90 persen alat kesehatan dan bahan baku obat masih diimpor dari luar negeri. Oleh karenanya, peluang mafia bergelayutan di importasi alat kesehatan ini besar.

"Mohon maaf kalau menyinggung beberapa pihak, jangan kita ini selalu terjebak praktik kotor," ujarnya.

Tak lupa, Erick berharap, BUMN-BUMN yang sedang ditugaskan memproduksi ventilator agar berjuang sekuat tenaga. Nantinya, para penemu ventilator lokal juga akan diintegrasikan dengan industri pertahanan.

Adapun, BUMN yang ditugaskan memproduksi ventilator dalam negeri tersebut ialah PT Len Industri, PT Dirgantara Indonesia, PT Pindad dan 15 tim lainnya.

Menteri BUMN Erick Thohir mengunjungi salah satu gerai Kimia Farma di Jakarta.
Menteri BUMN Erick Thohir mengunjungi salah satu gerai Kimia Farma di Jakarta.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Link Live Streaming Grand Final MDL Season 1 di Vidio Hari Ini

Posted: 18 Apr 2020 09:35 PM PDT

Jakarta Mobile Legends: Bang Bang Development Leagues atau MDL Season 1 akan memasuki semifinal. Sebanyak empat tim akan saling berduel untuk memperebutkan tiket ke grand final pada Minggu (19/4/2020).

Recca Esports menjadi tim pertama yang berhasil melenggang ke babak empat besar MDL Season 1. Meski begitu, Recca yang berstatus pemuncak klasemen pada regular season mendapat perlawanan sengit dari Genflix Aerowolf Jr.

Sempat unggul 1-0 pada gim pertama, Recca Esports gagal melanjutkan hasil tersebut, karena Genflix berhasil menyamakan kedudukan. Tak ingin sang lawan kembali meraih poin, Recca memperlihatkan permainan terbaiknya dan mengunci kemenangan dengan skor 2-1.

Sementara itu, Siren Esports tampil percaya diri ketika berhadapan dengan Onic Prodigy. Siren sukses mengatasi perlawanan Onic dengan skor 2-0.

Pada pertandingan ketiga, XCN Kings berhadapan dengan Alter Ego X. Kendati tertinggal 0-1 pada gim pertama, XCN Kings mampu bangkit dan meraih kemenangan 2-1.

Victim Esports menjadi tim terakhir yang lolos ke semifinal. Victim melenggang ke babak empat besar setelah menghentikan perlawanan RRQ Sena dengan skor 2-0.

Dengan hasil ini, Recca Esports akan berhadapan dengan Siren Esports, sedangkan XCN King bersua Victim Esports. Pertandingan semifinal dijadwalkan berlangsung pada Minggu (19/4/2020) mulai pukul 13.00 WIB.

Sementara itu, laga grand final  MDL Season 1 dihelat mulai pukul 16.30 WIB. Berikut ini adalah hasil playoff dan jadwal pertandingan semifinal serta grand final MDL Season 1 yang bisa disaksikan melalui Vidio.com.

 

Hasil Pertandingan dan Jadwal Live Streaming

Mobile Legends: Bang Bang Development League atau MDL Season 1 di Vidio. (Dok Vidio)
Mobile Legends: Bang Bang Development League atau MDL Season 1 di Vidio. (Dok Vidio)

Hasil Pertandingan Playoff, Sabtu (18/4/2020):

Match 1

Recca Esports 2 - 1 Genflix Aerowolf Jr

Match 2

Siren Esports 2 - 0 Onic Prodigy

Match 3

XCN King 2 - 1 Alter Ego

Match 4

Victim Esports 2 - 0 RRQ Sena

Jadwal Pertandingan, Minggu, 19 April 2020

Semifinal

Recca Esports Vs Siren Esports (Pukul 13.00 WIB)

XCN King Vs Victim Esports (Pukul 14.45 WIB

Grandfinal

Pemenang Semifinal 1 Vs Pemenang Semifinal 2 (Pukul 16.30 WIB)

Saksikan live streaming semifinal dan grandfinal MDL Season 1 di Vidio.com dengan mengklik link di sini. 

 

Disadur dari: Bola.com (penulis/editor, Rizki Hidayat, published 19/4/2020)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Napi Asimilasi Ditembak Karena merampok di Angkot

Posted: 18 Apr 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Seorang api asimiasi asal penjara di Bandung malakukan pencurian dengan kekerasan (Curas ) di Angkot melukai seorang penumpang wanita. Saat polisi mengejar dan menangkap pelaku melakukan perlawanan hingga membacok tangan petugas. Akibatnya polisi menembak mati pelaku.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Update Corona 19 April: 2.328.124 Orang di Dunia Terinfeksi, 594.192 Pasien Pulih

Posted: 18 Apr 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta- Infeksi Virus Corona COVID-19 di seluruh dunia telah mencapai 2.328.124 kasus. 594.192 di antaranya telah dinyatakan sembuh berdasarkan Coronavirus COVID-19 Global Cases by Johns Hopkins CSSE

Jumlah kesembuhan pasien Corona COVID-19 paling besar kini tercatat di Jerman, yang mencapai 85.400 dan China dengan 77.624 orang pulih.

Amerika Serikat tercatat sebagai negara yang memiliki kasus infeksi terbesar mencapai 734.552 dengan 66.498 pasien sembuh.

Saat ini, Spanyol, Italia, Prancis dan Jerman tercatat sebagai negara dengan kasus infeksi terbesar setelah Amerika Serikat, menurut data peta Coronavirus COVID-19 Global Cases by Johns Hopkins CSSE yang dikutip Minggu, (19/4/2020). 

Jumlah kasus infeksi Corona COVID-19 terbesar kedua tercatat di Spanyol, yang mencapai 194.416 kasus, dengan 74.797 pasien pulih.

Kasus infeksi terbesar ketiga tercatat di Italia, yang mencapai 175.925 kasus dengan 44.927 orang pulih. Lalu 152.978 orang dinyatakan positif mengidap Virus SARS-CoV-2 di Prancis, dengan 36.587 orang pulih.

Pasien positif Corona COVID-19 di Jerman kini tercatat sebagai kelima terbesar, yakni sebanyak 143.724 kasus.

Kematian Akibat Corona COVID-19 di Dunia Tembus 160.000 Jiwa

Ilustrasi Virus Corona. (Bola.com/Pixabay)
Ilustrasi Virus Corona. (Bola.com/Pixabay)

Mengutip dari gisanddata.maps.arcgis.com, jumlah kematian karena Virus Corona COVID-19 secara global tercatat sebanyak 160.518 jiwa. Terus bertambah setiap hari.

Dalam data peta penyebaran Virus Corona COVID-19 tersebut kini ada 185 negara dan wilayah yang terjangkit termasuk China dan pasien dari Kapal Pesiar Diamond Princess. Sementara menurut www.worldometers.info/coronavirus/#countries sudah mencapai 210 negara.

Angka kematian paling besar tercatat di Amerika Serikat, yang mencapai 38.835 jiwa. 

Total kematian terbesar selanjutnya berada di Italia yang mencatat 23.227 jiwa, lalu Spanyol yang mencapai 20.639 jiwa. 

Sementara Prancis kini mencatat 19.323 kematian, lalu Inggris dengan 15.464 korban jiwa.

Saksikan Video Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Rahma Azhari dan Paris Chong Menikah Secara Islam Sejak 2019

Posted: 18 Apr 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Rahma Azhari diam-diam telah melepas status jandanya. Adik Ayu Azhari tersebut telah dinikahi oleh bintang Hollywood bernama Paris Chong.

Kabar ini diketahui pertama kali dari foto yang diperlihatkan oleh Rahma Azhari lewat akun Instagram pribadinya, Sabtu (18/4/2020). Ia memamerkan momen pernikahan bersama sang suami.

Namun rupanya, Rahma Azhari dan Paris Chong telah melangsungkan pernikahan pada 2019. Disampaikan oleh Ayu Azhari, keduanya menikah secara agama Islam.

"Rahma sudah lama menikah dengan suaminya yang sekarang namanya Paris secara agama Islam di Jakarta, tepatnya lebaran tahun lalu ya," kata Ayu Azhari saat dihubungi, Sabtu (18/4/2020).

Sebelum Lockdown

Rahma Azhari menikah dengan pria bule. (Sumber: Instagram/@raazharita)
Rahma Azhari menikah dengan pria bule. (Sumber: Instagram/@raazharita)

Pasangan yang terpaut usia cukup jauh ini kemudian menggelar resepsi pernikahan di Amerika Serikat. Tepatnya pada 11 Maret 2020 di Van Nuys City Hall, Los Angeles, California, AS.

Kala itu, negara adidaya tersebut belum menerapkan sistem lockdown karena Covid-19. Setelah menikah, mereka pun memutuskan untuk menetap di sana.

Menetap

Rahma Azhari (Instagram/ @raazharita)
Rahma Azhari (Instagram/ @raazharita)

"Memang sudah pindah ke sana dan sedang berbahagia membangun keluarga baru. Semoga Samawa. Doakan ya," lanjut Ayu Azhari.

Pernikahan Sebelumnya

Sebelumnya, Rahma Azhari telah menikah dengan seorang pengusaha bernama Alfay Rauf Dian pada 2003. Sayangnya, bahtera rumah tangga mereka tak bisa diselamatkan dan berakhir pada 2008.

Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai dua orang anak yang sangat cantik bernama Raisya Diah Camilla, Oceans Camilla.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gendong Anak, Warganet Gagal Fokus dengan Sofa Shandy Aulia

Posted: 18 Apr 2020 09:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sejak menikah kehidupan Shandy Aulia makin bahagia. Kebahagiaan kian bertambah sejak memiliki momongan yang sudah cukup lama ia idam-idamkan.

Shandy pun sering membagikan potret saat sedang mengasuh putri kesayangannya, Claire Herbowo, baik saat bersama suami maupun saat sendiri.

Jumat, 17 April 2020, misalnya, Shandy mengunggah saat sedang menggendong Claire. Bocah mungil itu tampak anteng dalam pelukan hangat ibundanya itu.

"Baru bangun selalu nempelll sama mommy 🥰 belahan jiwa mommy☺️ I love you @claireherbowolittlejoy," kata Shandy.

Mengenakan kemeja lengan panjang cokelat dan celana pendek biru, Shandy Aulia tampak asyik menggoyang-goyangkan sofa yang didudukinya. Tak hanya dan tubuhnya pun ikut bergerak.

Fokus Sofa

6 Aktivitas Shandy Aulia Saat Urus Pekerjaan Rumah Tangga, Istri Idaman (sumber: Instagram.com/shandyaulia)
6 Aktivitas Shandy Aulia Saat Urus Pekerjaan Rumah Tangga, Istri Idaman (sumber: Instagram.com/shandyaulia)

Warganet yang melihat unggahan Shandy Aulia pun gagal fokus, tidak hanya pada sang bayi, tapi juga dengan sofa yang didudukinya itu.

Tidak sedikit warganet yang tertarik untuk bisa sofa warna putih itu. Mereka berharap bisa punya sofa seperti yang dimiliki Shandy.

"Sofanya demen banget kak, semoga aku cepat punya bayi," komentar warganet.

"Kayanya enak bgt duduk disofanya ka, bisa santai sambil nyusuin.. jd kepengen jg punya sofa kaya gitu tapi pasti harganya mahal😢," kata seorang penggemarnya yang lain.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemprov Jatim Perpanjang Kegiatan Belajar di Rumah bagi Siswa SMU/SMK hingga 1 Juni 2020

Posted: 18 Apr 2020 09:27 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur memperpanjang masa belajar dari rumah bagi peserta didik jenjang SMA, SMK dan pendidikan khusus dan pendidikan layanan khusus (PK-PLK) di Jawa Timur hingga Senin, 1 Juni 2020.

Semula masa belajar dari rumah bagi peserta didik jenjang SMA/SMK tersebut hingga Selasa 21 April 2020. Kemudian diperpanjang hingga 1 Juni 2020 dan kembali belajar di sekolah pada Selasa, 2 Juni 2020.

Hal itu tertuang dalam surat edaran (SE) Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dalam nomor 420/2438/101.1/2020 perihal perpanjangan pelaksanaan kebijakan pendidikan dalam masa darurat penyebaran corona virus disease (COVID-19) di Jawa Timur pada 16 April 2020. Surat edaran tersebut ditujukan kepada bupati/wali kota se-Jawa Timur, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur, dan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur, yang dikutip Minggu, (19/4/2020).

Perpanjangan masa belajar dari rumah ini mempertimbangkan sejumlah hal. Antara lain berpedoman pada Edaran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2020 tentang pelaksanaan kebijakan pendidikan dalam masa darurat penyebaran COVID-19. Selain itu juga memperhatikan perkembangan penyebaran COVID-19 di Jawa Timur. Oleh karena itu, dipandang perlu melakukan perubahan Edaran Gubernur Jawa Timur Nomor 420/2010/101.1/2020 tentang perpanjangan pelaksanaan kebijakan pendidikan dalam masa darurat COVID-19 di Jawa Timur. Perubahan tersebut berkaitan dengan perpanjangan masa bekerja dan belajar dari rumah.

"Masa bekerja dari rumah dan belajar dari rumah jika dipandang perlu maka akan dievaluasi kembali dengan memperhatikan perkembangan penyebaran COVID-19 khususnya di Jawa Timur," seperti dikutip dari surat edaran tersebut.

Pemprov Jatim juga mengimbau satuan pendidikan yang berada di dalam kewenangan Kantor Wilayah Kementerian Agama dan pemerintah kabupaten/kota untuk menyesuaikan dengan tetap memperhatikan perkembangan penyebaran COVID-19 di wilayah kerja masing-masing.

Penjelasan Dinas Pendidikan Jatim Terkait Perpanjangan Kegiatan Belajar di Rumah

Ilustrasi (sumber : massachusettsschoolbuilding.com)
Ilustrasi (sumber : massachusettsschoolbuilding.com)

Sebelumnya, Kepala Dinas Pendidikan (Dispendik) Provinsi Jawa Timur (Jatim), Wahid Wahyudi memastikan, akan ada kebijakan baru dari Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa terkait perpanjangan masa belajar di rumah hingga 1 Juni 2020.

"Surat Bu Gubernur tertanggal 30 maret 2020 untuk belajar di rumah berakhir 21 April 2020. Terkait perpanjangan akan ada kebijakan baru dari Bu Gubernur dengan pertimbangan dua hal," ujarnya di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Jumat malam, 17 April 2020.

Pertimbangan pertama, kata Wahid, terkait wabah COVID-19 yang belum reda di Jawa Timur. Pertimbangan kedua, terkait kegiatan pendidikan dalam kalender pendidikan selama sisa April sampai Juni 2020.

Selama sisa April dan Mei mendatang, Wahid mengatakan tidak banyak kegiatan belajar mengajar siswa dalam kurikulum yang ada.Sesuai kalender pendidikan, satu hari sebelum Ramadan sampai dua hari pertama puasa Ramadan (22-25 April) sekolah memang libur. Sedangkan pada 26 April adalah hari Minggu.

Lalu pada 27 April-19 Mei, Wahid menuturkan, siswa SMA/SMK/PK-PLK di Jatim seharusnya mengikuti pembelajaran fakultatif.

"Pembelajaran fakultatif ini pembelajaran non kurikulum yang biasanya diisi Pondok Ramadan dan pendidikan karakter. Lalu 20 April sampai 1 Juni, libur Idul Fitri. Sehingga praktis, kalau nanti diambil perpanjangan libur, itu sampai 1 Juni 2020," ujar dia.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemprov DKI Ajak Warga Dukung Petugas Medis Covid-19, Begini Caranya

Posted: 18 Apr 2020 09:27 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui laman akun Facebook resminya meminta masyarakat untuk memberikan dukungan moril kepada tenaga kesehatan yang berjibaku di garda terdepan menangani pasien Covid-19.

Akun Pemrov DKI Jakarta menuliskan bahwa Covid-19 sudah mengubah pola kehidupan warga dalam waktu yang sangat singkat. Berbagai upaya pencegahan sudah banyak dilakukan. Begitu pula dengan pengorbanan yang dilakukan seluruh elemen masyarakat. Salah satunya mereka yang bertugas menjadi tenaga medis.

"Peran para tenaga medis menuntut agar mereka terus semangat dan berani memberikan harapan bagi para pasien yang terjangkit Covid-19, tak sekalipun menunjukkan bahwa mereka juga lelah dan ingin pulang," tulis akun tersebut, Minggu (19/4/2020).

Oleh karena itu, Pemrov DKI Jakarta minta masyarakat untuk ikut memberikan semangat kepada orang-orang yang sedang berjuang.

"Kami mengajak kamu untuk merekam dan mengirimkan sepucuk surat melalui jakartaexperienceboard@gmail.com dengan Subject: Pesan - [Nama] - [Profesi]," ajak akun Pemerintahan Provinsi DKI Jakarta.

Selain itu, masyarakat juga diimbau untuk tetap mengikuti anjuran yang sudah diberikan pemerintah.

"Jaga kebersihan dan tetap optimis, semoga semua yang terjadi memiliki makna yang berarti," tandasnya.

 

Pasien RSD Wisma Atlet

Sementara itu, per Minggu 19 April 2020, pasien Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet mengalami penurunan menjadi 693 orang dari hari sebelumnya mencapai 709 orang.

Menurut Wakil Panglima Komando Tugas Gabungan Terpadu (Wapangkogasgabpad) Brigjen TNI M. Saleh Mustafa, penurunan ini karena jumlah pasien positif Covid-19 yang kemarin berjumlah 572 orang kini hanya 564 orang. Artinya mengalami penurunan sebesar delapan orang.

"Dari jumlah keseluruhan pasien hari ini, 564 positif Corona, 112 PDP dan 17 orang ODP," kata M. Saleh melalui keterangan tertulis, Minggu (19/4/2020).

Ia juga mengatakan, ada dua orang pasien yang dirujuk ke rumah sakit lain perhari ini. "33 orang pulang," ungkapnya.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Hal yang Bisa Kurangi Risiko Terkena Kanker Payudara

Posted: 18 Apr 2020 09:20 PM PDT

Jakarta Kanker payudara adalah suatu kondisi saat sel-sel dalam payudara tumbuh tidak terkendali. Sel-sel tersebut membelah lebih cepat dari yang seharusnya dan membentuk benjolan.

Menurut data yang dilansir dari American Cancer Society, lebih dari 200.000 kasus kanker payudara muncul pada setiap tahunnya. Diperkirakan ada 40.000 orang meninggal akibat kanker tersebut per tahun.

Saat kanker ini masih pada tahap stadium awal, biasanya tidak muncul gejala apapun pada penderitanya. Alhasil, disarankan bagi seorang wanita untuk memeriksakan kesehatan payudara mereka secara rutin.

Cara lain yang bisa dipraktikkan seperti memeriksa sendiri dengan meraba searah jarum jam, untuk mengetahui apakah terdapat benjolan kecil pada payudara Anda. Ini dapat dilakukan setiap saat.

Gaya hidup sehat sangat berpengaruh terhadap munculnya kanker payudara. Contohnya seorang wanita yang merokok memiliki risiko lebih tinggi terkena kanker payudara daripada yang tidak.

Usahakanlah menjalani pola hidup sehat setiap harinya, mulai dari berolahraga, mengonsumsi makanan bernutrisi, dan menjauhi faktor yang dapat menyebabkan kesehatan berkurang.

Ada beberapa hal yang dapat menurunkan risiko Anda terkena kanker payudara, satu di antaranya adalah berolahraga atau melakukan aktivitas fisik secara rutin.

Brikut Bola.com telah merangkum dari Dailymail dan Sheknows, 6 hal yang dapat mengurangi risiko terkena kanker payudara

 

 

Mengurangi Konsumsi Alkohol

Seorang wanita menikmati minum bir selama The Great British Beer Festival di Kensington Olympia di London barat (6/8/2019). Great British Beer Festival tahunan ini diadakan 6-10 Agustus 2019. (AFP Photo/Tolga Akmen)
Seorang wanita menikmati minum bir selama The Great British Beer Festival di Kensington Olympia di London barat (6/8/2019). Great British Beer Festival tahunan ini diadakan 6-10 Agustus 2019. (AFP Photo/Tolga Akmen)

1. Mengurangi Konsumsi Alkohol

Konsumsi alkohol yang terlalu banyak atau berlebihan dapat meningkatkan risiko seseorang terkena kanker payudara dan juga berbagai jenis kanker lainnya. Dibandingkan dengan yang tida, wanita yang meminum beberapa gelas minuman beralkohol dalam sehari memiliki risiko lebih tinggi terkena kanker paudara.

Tidak ada batas aman dalam meminum minuman beralkohol. Namun, setidaknya Anda dapat membatasi diri untuk meminum satu gelas dalam sehari, atau bahkan tidak meminumnya sama sekali.

2. Olahraga Secara Rutin

Aktivitas fisik yang dilakukan secara rutin setiap harinya tidak hanya dapat memberikan efek sehat pada badan secara keseluruhan. Namun, hal tersebut juga dapat mengurangi risiko terkena kanker payudara.

Beberapa penelitian mengatakan wanita yang melakukan aktivitas fisik atau berolahraga selama 1,5 jam-2,5 jam setiap hari dapat menurunkan risiko kanker payudara hingga 18%. Anda dapat berlari, bersepeda, berenang, atau berjalan kaki secara rutin agar tubuh Anda semakin sehat.

Menyusui Bayi

Ilustrasi Ibu Menyusui Bayi Kembar (iStock)
Ilustrasi Ibu Menyusui Bayi Kembar (iStock)

3. Menyusui Bayi

Beberapa penelitian telah mengatakan bahwa menyusi bayi dapat mengurangi risiki seorang wanita terkena kanker payudara, terutama jika mereka terus menyusui bayi selama kurang lebih dua tahun.

Hal tersebut terjadi karena menyusui dapat mengurangi siklus menstruasi yang dapat mengurangi tubuh terpapar hormon esterogen. Paparan hormon esterogen yang terlalu tinggi pada wanita dapat meningkatkan risiko terkena kanker payudara.

4. Menghindari Asap Rokok

Tidak hanya mengehentikan aktivitas merokok Anda, namun juga jauhilah asap rokok yang dihasilkan oleh orang lain. Asap rokok yang mengandung banyak bahan kimia dapat meningkatkan risiko terkena berbagai macam kanker dan khususnya kanker payudara.

Hentikanlah kebiasaan merokok Anda dan jauhi asap rokok, karena menjauhi asap rokok dapat megurangi risiko Anda terkena kanker payudara dan menjaga kesehatan secara keseluruhan.

Mengonsumsi Makanan Sehat

ilustrasi diet/copyright by Beboopai (Shutterstock)
ilustrasi diet/copyright by Beboopai (Shutterstock)

5. Mengonsumsi Makanan Sehat

Mengonsumsi makanan sehat secara rutin setiap hari juga dapat mengurangi risiko Anda terkena penyakit kanker payudara. Pola makan yang mengutamakan makanan sehat seperti sayuran, buah-buahan, biji-bijian, dan kacang-kacangan, dapat menjauhkan dari risiko kanker payudara karena kandungan nutrisi di dalamnya yang dapat menghindarkan tubuh dari berbagai macam penyakit dan khusunya kanker payudara.

6. Menghindari Paparan Radiasi

Menghindari paparan radiasi dapat menjauhkan Anda dari risiko terkena kanker payudara. Radiasi biasanya didapat saat Anda melakukan pengecekan medis menggunakan alat seperti CT scan dan sinar-x. Alat-alat tersebut memaparkan radiasi yang cukup tinggi pada tubuh Anda.

Kurangilah melakukan pengecekan medis menggunakan alat yang memaparkan radiasi tinggi, atau melakukan pengecekan jika hanya diperlukan.

 

Sumber: Dailymail dan Sheknows

Disadur dari: Bola.com (penulis Rezha Aditya Gradianto/editor, Yus Mei Sawitri, published 19/4/2020)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Jenis Penyakit Anemia yang Umum Terjadi, Kenali Penyebab dan Gejalanya

Posted: 18 Apr 2020 09:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Jenis penyakit anemia berdasar dari kandungan sel darah merah total atau hemoglobin yang ada dalam darah. Pengertian dari hemoglobin yaitu merupakan protein yang kaya akan zat besi dan memberikan warna merah pada darah. Protein tersebut yang akan membantu sel darah merah dalam membawa oksigen dari paru-paru dan menyalurkannya ke seluruh tubuh.

Di saat Anda kekurangan hemoglobin pada tubuh, maka seluruh sel, jaringan, dan organ tubuh Anda tidak bisa mendapatkan pasokan oksigen dan nutrisi yang cukup. Padahal oksigen dan nutrisi tersebut harusnya ikut dialirkan bersama darah. Apabila hal tersebut terjadi, Anda mungkin akan cepat merasa lelah atau lemas yang tiba-tiba dapat terjadi tanpa sebab. Atau bisa saja Anda akan merasakan gejala dari jenis penyakit anemia yang lainnya, seperti pusing, kulit menjadi terlihat pucat, sakit kepala, hingga sesak napas.

Jenis penyakit anemia terbagi berdasarkan karakteristik bentuk sel darah merah yang diproduksi tersebut. Namun, ada juga yang membagi jenis penyakit anemia dengan mengikuti penyebab mendasar dari jenis penyakit anemia, seperti, jenis penyakit anemia karena gangguan dalam pembentukan eritrosit di sumsum tulang, lalu jenis penyakit anemia karena perdarahan (keluarnya banyak darah dari dalam tubuh), atau jenis penyakit anemia yang disebabkan karena proses dimana hancurnya eritrosit sebelum waktu seharusnya.

Sesungguhnya, jenis penyakit anemia sendiri sangatlah banyak. Namun, ada beberapa jenis penyakit anemia yang umum terjadi, dan berikut ini Liputan6.com, Minggu (19/4/2020), telah merangkum jenis penyakit anemia yang cukup umum terjadi.

1. Jenis penyakit anemia sel sabit

Mengenal Anemia Sel Sabit Lebih Dekat (extender_01/Shutterstock)
Mengenal Anemia Sel Sabit Lebih Dekat (extender_01/Shutterstock)

Anemia sel sabit termasuk dalam jenis penyakit anemia yang disebabkan oleh keturunan. Jenis penyakit anemia ini disebabkan karena rusaknya genetik pada gen yang membentuk hemoglobin di dalam darah. Jenis penyakit anemia ini dapat muncul akibat orangtua Anda memiliki gen yang bermutasi dan menjadi pemicu jenis penyakit anemia sel sabit.

Mutasi genetik ini dapat menyebabkan kepingaan dari sel darah merah yang diproduksi berbentuk seperti bulan sabit, dan memiliki tekstur yang kaku serta lengket. Hal tersebut berbeda dengan sel darah merah sehat pada umumnya, karena sel darah merah yang sehat akan memiliki bentuk bulat dan pipih dimana akan mudah mengalir saat dalam pembuluh.

Jenis penyakit anemia sel sabit dengan keadaan yang sudah cukup parah dapat menyebabkan potensi terjadinya penyakit seperti stroke dan serangan jantung. Selain itu, pasien dari jenis penyakit anemia sel sabit bisa juga mengalami pembengkakan pada bagian tangan dan kaki, serta akan mengalami penurunan kemampuan tubuh dalam melawan infeksi.

2. Jenis penyakit anemia defisiensi zat besi

Cegah Anemia pada Anak dengan Zat Besi
Cegah Anemia pada Anak dengan Zat Besi

Jenis penyakit anemia ini merupakan jenis gangguan pada darah yang paling umum terjadi hampir di seluruh dunia. Umumnya kondisi ini karena kurangnya kadar zat besi dalam darah. Apabila darah tidak mendapatkan asupan zat besi yang cukup, maka tubuh tidak dapat memproduksi cukup hemoglobin untuk mengalirkan oksigen ke seluruh jaringan tubuh.

Umumnya jenis penyakit anemia ini disebabkan karena kekurangan asupan gizi yang didapatkan dari makanan sehat. Namun, jenis penyakit anemia ini bisa muncul karena kecelakaan yang menyebabkan banyak perdarahan dan dapat menyebabkan persediaan zat besi juga ikut menghilang.

3. Jenis penyakit anemia defisiensi vitamin

Cegah Anemia dengan Mengonsumsi Vitamin C
Cegah Anemia dengan Mengonsumsi Vitamin C

Jenis penyakit anemia ini muncul apabila tubuh kekurangan asupan dari vitamin yang memiliki peran penting untuk pembentukan sel darah merah yang sehat. Macam dari vitamin tersebut seperti vitamin B12, folat, dan vitamin C. Jenis penyakit anemia ini juga bisa disebabkan karena adanya masalah pada sistem pencernaan atau penyerapan makanan.

Risiko yang ditimbulkan dari jenis penyakit anemia ini juga bisa saja meningkat saat kebutuhan akan vitamin pada tubuh ternyata harus meningkat, akan tetapi kebutuhan vitamin tersebut tidak dapat terpenuhi. Dapat diambil contoh pada ibu hamil dan pada penderita kanker. Apabila mereka tidak dapat memenuhi kebutuhan vitamin yang meningkat tersebut, maka tubuh mereka akan mengalami anemia.

4. Jenis penyakit anemia aplastik

Ilustrasi anemia (iStock)
Ilustrasi anemia (iStock)

Jenis penyakit anemia selanjutnya merupakan jenis penyakit anemia yang cukup serius. Jenis penyakit anemia aplastik dapat terjadi pada saat tubuh berhenti memproduksi sel darah merah sehat baru yang mencukupi. Ketidakmampuan ini dapat berkembang saat ada kerusakan atau ada kelainan pada bagian sumsum tulang. Sumsum tulang merupakan sel utama yang dapat menghasilkan komponen dari darah.

Apabila ada kerusakan yang terjadi pada sumsum tulang, maka akan memperlambat hingga menghentikan produksi sel darah baru. Jenis penyakit anemia ini dapat terjadi pada berbagai rentang usia. Untuk mengobati jenis penyakit anemia ini dapat menggunakan obat-obatan, transfusi darah, atau transplantasi pada sumsum tulang belakang.

5. Jenis penyakit anemia thalassemia

Mengenal Lebih Dekat Thalassemia
Mengenal Lebih Dekat Thalassemia

Jenis penyakit anemia thalassemia merupakan jenis penyakit anemia yang disebabkan oleh kelainan darah bawaan. Jenis penyakit anemia ini terjadi saat tubuh membentuk hemoglobin namun tidak normal, lalu dapat mengakibatkan sel-sel dari darah merah tidak berfungsi dengan benar dan tidak dapat membawa oksigen dengan cukup.

Jenis penyakit anemia ini memiliki dua jenis, yaitu mayor dan minor. Penderita dapat dikatakan mayor apabila ia menerima mutasi gen yang berasal dari kedua orangtuanya. Namun, apabila penderita hanya mewarisi gen dari salah satunya saja, maka dirinya dikataakan menderita jenis minor. Selain itu, penderita jenis penyakit anemia ini baik yang sedang maupun berat memiliki risiko timbulnya masalah seperti pembesaran pada limpa, masalah pada bagian tulang, timbulnya penyakit kuning, hingga masalah pada pertumbuhan.

6. Jenis penyakit anemia fanconi

Benarkah Anemia Bisa Jadi Tanda Kanker Darah?
Benarkah Anemia Bisa Jadi Tanda Kanker Darah?

Jenis penyakit anemia ini dapat mencegah sumsum pada tulang menghasilkan cukup pasokan sel darah yang baru bagi tubuh. Selain memiliki tanda-tanda umum anemia, seperti kelelahan dan pusing, beberapa pengidap jenis penyakit anemia ini juga berisiko lebih besar untuk mengalami infeksi. Karena, tubuh mereka tidak menghasilkan sel darah putih yang cukup dalam menjaga tubuh dari serangan kuman.

Dengan tambahan wawasan mengenai jenis penyakit anemia ini, tentu Anda harusnya lebih waspada terhadap kemungkinan timbulnya penyakit anemia ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cara Seru Bek Persija Habiskan Karantina di Rumah

Posted: 18 Apr 2020 09:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Bek Persija Jakarta, Rezaldi Hehanusa punya cara asik menghabiskan waktunya di rumah selama pandemi virus corona covid-19. Kini, dia punya banyak waktu bersama keluarganya.

Rezaldi punya banyak waktu bersama keluarga setelah Persija diliburkan akibat Shopee Liga 1 2020 terhenti akibat pandemi virus corona covid-19. Kompetisi ini sudah terhenti lebih dari sebulan.

Kendati di tengah wabah yang menjalar ke seluruh dunia, Rezaldi tidak ambil pusing. Terlebih, dia bisa bermain dengan anak laki-lakinya yang belum genap setahun.

"Saya selama di rumah memang lebih fokus menjalani program latihan dari tim pelatih. Seperti aktivitas joging maupun jugling agar fisik tetap fit dan bugar," ujar pemain yang akrab disapa Bule ini, dikutip dari situs resmi Liga Indonesia.

"Namun, sesekali saya juga bermain bersama anak mengajak dia jalan-jalan di depan rumah sekaligus berjemur menikmati matahari pagi hari," kata pemain Persija yang mengenakan nomor punggung 28 tersebut.

 

 

Saran untuk Suporter

Bek Persija Jakarta, Rezaldi Hehanussa, merayakan gelar juara usai mengalahkan Mitra Kukar pada laga Liga 1 di SUGBK, Jakarta, Minggu (9/12). Persija menang 2-1 atas Mitra. (Bola.com/Yoppy Renato)
Bek Persija Jakarta, Rezaldi Hehanussa, merayakan gelar juara usai mengalahkan Mitra Kukar pada laga Liga 1 di SUGBK, Jakarta, Minggu (9/12). Persija menang 2-1 atas Mitra. (Bola.com/Yoppy Renato)

Dia juga memberikan saran untuk para suporter agar selalu sehat selama masa karantina ini. Salah satu sarannya yakni berolahraga meskipun tidak dengan durasi terlalu lama.

"Kalau saran saya sendiri lebih baik di rumah melakukan aktivitas olahraga sederhana seperti lari kecil di rumah sekitar 15 menit maupun 20 menit. Yang terpenting membuat fisik kita fit dan bugar dengan berolahraga," tegasnya.

 

Rindu Berlatih

Selama tim diliburkan, Bule juga mengaku rindu dengan suasana latihan dan pertandingan. Apalagi libur kali ini cukup lama dan belum bisa dipastikan kapan latihan dan kompetisi Shopee Liga 1 2020 kembali dimulai.

"Saya juga kangen kumpul-kumpul dengan teman-teman di lapangan, senang-senang bersama sekaligus meraih kemenangan bersama," ujarnya mengakhiri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kembali Berbuat Kejahatan, Napi Asimilasi Ditembak Mati di Tanjung Priok

Posted: 18 Apr 2020 09:06 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pria berinisial AR (42) harus meregang nyawa usai ditembak mati jajaran Satreskrim Polres Metro Jakarta Utara. AR ditembak mati di kawasan RE Martadinata, Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Sabtu 18 April 2020 malam.

Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Budhi Herdi Susianto mengatakan, AR merupakan residivis yang dibebaskan karena program asimilasi dari Kemenkumham terkait pandemi virus Corona atau Covid-19.

"Dia baru keluar dari lapas di Bandung, yang sebelumnya di Salemba, kemudian dipindah ke Bandung dan mengikuti program asimilasi," ujar Budhi, Minggu (19/4/2020).

Menurut Budhi, setelah dibebaskan, AR kembali melakukan kejahatan. Pada Minggu 12 April 2020 kemarin, AR dan rekannya, JN, menodong seorang penumpang angkot di kawasan Tanjung Priok.

AR dan JN tak segan melukai korban dengan senjata tajam yang mereka bawa setiap beraksi.

"Tersangka sempat melukai korbannya, seorang wanita yang kebetulan sedang naik angkot M15 tersebut ke arah Tanjung Priok. Dari kejadian tersebut korban mengalami luka di tangannya," kata Budhi.

Polisi lebih dulu menangkap JN setelah mendapatkan laporan dari korban. Hasil pengembangan, empat hari setelah laporan, keberadaan AR akhirnya bisa terendus.

Pada Sabtu malam kemarin, AR diketahui berada di dalam angkot dan hendak turun di Jalan RE Martadinata. Polisi yang mengetahui hal tersebut langsung menyergap AR.

Namun upaya kepolisian tersebut tak berjalan mulus. AR melawan dan mengacungkan celurit sehingga melukai salah seorang anggota polisi. Tak mau ambil risiko, anggota langsung menembak AR dan tewas di tempat.

"Kami melakukan tindakan tegas terhadap pelaku karena melukai anggota dengan celurit dan anggota sempat menangkis," kata Budhi.

 

Ditahan di Mapolres Jakut

Setelah kejadian, jenazah AR langsung dibawa ke RS Polri Kramat Jati guna divisum. Sementara itu, pelaku JN sudah mendekam di Mapolres Metro Jakarta Utara dan dijerat Pasal 365 KUHP tentang pencurian dengan kekerasan.

 

Reporter: Nur Habibie/Merdeka.com

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bank Dunia Minta Akses Perdagangan Justru Ditambah saat Pandemi

Posted: 18 Apr 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Presiden Bank Dunia David Malpass menyatakan, negara-negara di seluruh dunia perlu mempertahankan akses perdagangan atau bahkan meningkatkannya di tengah pandemi Corona.

Hal itu bertujuan agar roda ekonomi di masing-masing negara tetap berjalan, terutama dalam rantai pasok bahan-bahan makanan.

"Negara-negara diharapkan untuk mengizinkan penambahan perdagangan agar efek pandemi terhadap ekonomi negara lebih ringan," kata Malpass dalam konferensi pers virtual, sebagaimana ditulis Minggu (19/4/2020).

Lebih lanjut, dirinya juga berharap agar negara-negara tidak meningkatkan proteksi perdagangan terlalu ketat. Adapun saat ini, Bank Dunia mengamati rantai pasok makanan di negara berkembang khususnya di Afrika menjadi isu yang harus didalami.

Di sisi lain, tenaga kerja juga berkurang karena pabrik dan perusahaan tidak beroperasi sementara. Orang-orang, lanjut Malpass, bahkan kesulitan hanya untuk membeli makanan.

"Jadi, kita memang sedang mengalami masalah yang berlipat ganda, baik dari sisi permintaan maupun penawaran," kata Malpass.

Sementara itu, Bank Dunia sendiri memiliki program darurat untuk 100 negara yang rencananya akan diluncurkan akhir April mendatang. Program yang dikhususkan untuk membantu negara melawan pandemi Corona ini telah berjalan di 64 negara.

Adapun nilai yang disiapkan mencapai USD 160 miliar untuk 15 bulan ke depan, mencakup perlindungan ekonomi, sosial dan kesehatan. "Merespon Covid-19, Bank Dunia fokus untuk mengambil tindakan yang cepat dan meluas," kata Malpass.

 

Bank Dunia Minta Kreditur Ringankan Cicilan Utang di Tengah Pandemi

Ilustrasi Bank Dunia (Liputan6.com/Andri Wiranuari)
Ilustrasi Bank Dunia (Liputan6.com/Andri Wiranuari)

Bank Dunia mendorong kreditur komersial memberi keringanan utang kepada negara miskin di tengah pandemi Corona. Hal ini dikarenakan negara-negara ini mengalami masa yang berat dalam menangani pandemi ini.

Presiden Bank Dunia David Malpass menyatakan, negara-negara ini akan menjadi prioritas Bank Dunia agar sistem ekonomi mereka bisa bertahan.

"Negara-negara yang termasuk dalam IDA (International Development Association) juga didorong untuk bisa mendapat kredit dengan persyaratan yang sama seperti kreditur komersial," kata Malpass dalam konferensi pers virtual, sebagaimana ditulis Minggu (18/4/2020).

Lebih lanjut, sebelumnya Malpass bersama Kristalina Georgieva, Managing Director International Monetary Fund (IMF) telah berdiskusi secara virtual dan menyepakati keputusan untuk meringankan utang negara miskin, bersama dengan negara-negara G20 dan Paris Club.

Dengan diputuskannya penangguhan utang bagi negara miskin oleh Menteri Keuangan negara G20, maka diharapkan negara miskin dapat fokus meningkatkan jaring pengaman sosial kesehatan mereka sehingga pandemi dapat dikendalikan.

"Saya dan Kristalina sangat senang mengetahui program ini berjalan dengan baik," tutur Malpass.

Bank Dunia sendiri telah mempersiapkan program untuk 100 negara paling terdampak pandemi Corona, dengan prioritas negara di benua Afrika.

Laman Reuters menyebut, Africa masih membutuhkan dana untuk menangani pandemi Corona sebesar USD 44 miliar.

"Kami membantu negara-negara terdampak dengan beberapa cara. Program bagi 100 negara nantinya akan lebih banyak disalurkan ke negara di Afrika," kata Malpass.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Aksi Sosial Penyemprotan Disinfektan oleh Kelompok Penggiat Alam Bebas

Posted: 18 Apr 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Aksi sosial penyemprotan disinfektan dilakukan secara mandiri oleh penggiat alam bebas, sebagai wujud kepedulian untuk mencegah penyebaran Covid-19.

Sementara itu, untuk ikut mencegah penyebaran Covid-19, Rabu siang, penyemprotan disinfektan dilakukan secara mandiri oleh para penggiat alam bebas, di Nginden Kota, Surabaya.

Aksi sukarela tersebut dilakukan sebagai upaya memutus rantai penyebaran virus Covid-19. Selain rumah warga, perkantoran serta rumah ibadah tak luput dari penyemprotan disinfektan ini. Berikut diberitakan pada Liputan6, 16 April 2020.

Kegiatan ini sudah dilakukan yang ke-14 kalinya di Surabaya, dan Sidoarjo. Kegiatan ini akan terus dilakukan untuk mencegah penularan virus Sars-CoV-2.

Selain itu, warga juga diimbau untuk tetap menerapkan protokol kesehatan, seperti menggunakan masker, rajin mencuci tangan, dan menjaga jarak serta tetap berada di rumah.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Digagas Franck Ribery, Masjid di Allianz Arena Banyak Dikunjungi Wisatawan

Posted: 18 Apr 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Klub di Eropa mengakomodasi kebutuhan pemain dan fans untuk menjalankan ibadah termasuk membangun masjid di sekitar stadion. Ini salah satunya dilakukan Bayern Munchen yang membangun masjid di sekitar stadion mereka, Allianz Arena.

Masjid di dalam stadion Allianz Arena ini diresmikan pada 7 November 2017 lalu.Franck Ribery, Winger yang kini main di Fiorentina menjadi penggagas dibangunnya masjid di Allianz Arena.

Dia juga turut menyumbangkan dana untuk membangun masjid ini. Ribery ingin masjid bisa mengakomodasi fans dan pemain muslim saat ingin sholat, utamanya untuk sholat Jumat.

Sebuah sumber menyebutkan, dana pembangunan masjid tersebut 85 persen bersumber dari manajemen. Sedangkan 15 persen lagi datang dari sumbangan pemain dan suporter pemeluk agama Islam.

Masjid di komplek stadion ini diharapkan bisa memenuhi kebutuhan ibadah suporter muslim. Masjid tersebut juga dilengkapi perpustakan dan seorang imam tetap.

Masjid terletak di dekat stadion Allianz Arena yang merupakan markas Bayern Munchen. Masjid ini bisa menampung 1200 jemaah. Masjid ini juga dilengkapi perkantoran, gelanggang pemuda dan olahraga, ruang pertemuan, perpustakaan, dan tempat parkir dengan kapasitas 150 mobil.

  Banyak Dikunjungi Wisatawan

Ilustrasi Masjid (Istimewa)
Ilustrasi Masjid (Istimewa)

Saat masuk ke dalamnya, pengunjung langsung bisa menemukan tempat menaruh barang-barang pribadi di locker. Hebatnya, locker ini diatur secara elektronik dan menggunakan detector sehingga bisa diketahui apakah locker sudah terpakai atau tidak.

Di dalam masjid dengan luas 17 ribu meter persegi ini, atap atau langit-langit masjid terlihat cukup tinggi. Selain itu, lantai juga ditutup dengan karpet berwarna biru muda.

Ornamen di dinding mesjid juga sangat otentik dan khas. Masih banyak pengunjung yang berfoto-foto dalam masjid karena kagum dengan keindahan mesjid yang dikelola Turkish Islamic Union for Religious Affairs ini.

Allianz Arena bukan satu-satunya stadion megah di Eropa yang dilengkapi fasilitas masjid. Kazan Arena (Rubin Kazan), Ewood Park, (Blackburn Rovers), St James Park (Newcastle United) dan Anfield (Liverpool) merupakan nama-nama sadion yang dilengkapi masjid.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3 Tekno: Cara Cek IMEI Smartphone Paling Dicari

Posted: 18 Apr 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Aturan validasi IMEI atau blokir ponsel BM via IMEI, resmi berlaku sejak kemarin, Sabtu (18/4/2020). Para pembaca pun penasaran, bagaimana cara mengecek IMEI smartphone.

Terbukti, informasi mengenai cara mengecek IMEI smartphone paling dicari para pembaca di Tekno Liputan6.com.

Lebih lengkapnya, simak tiga berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com, berikut ini.

1. Blokir Ponsel BM Berlaku Hari Ini, Begini Cara Cek IMEI Smartphone Kamu

Aturan blokir ponsel BM via IMEI resmi berlaku mulai hari ini, Sabtu (18/4/2020). Kebijakan ini hanya berlaku untuk smartphone baru yang dibeli dan diaktifkan pengguna per 18 April 2020.

Sementara, perangkat berasal dari manapun (black market atau bawa dari luar negeri) yang aktif dan memanfaatkan layanan seluler dari operator telko Indonesia sebelum tanggal 18 April 2020, akan tetap berfungsi dan tidak berdampak apapun.

Nah, untuk memastikan apakah smartphone yang kamu beli apakah ilegal atau tidak, kamu bisa mengeceknya di situs IMEI Kemenperin (https://imei.kemenperin.go.id/).

Baca selengkapnya di sini

2. Kemkominfo: Regulasi Validasi IMEI Sudah Berlaku

Kementerian Komunikasi dan Informatika memastikan bahwa regulasi validasi IMEI (International Mobile Equipment Identity) mulai berlaku per hari ini, Sabtu, 18 April 2020.

Dengan berlakunya regulasi ini, pemerintah dan industri berharap untuk dapat menekan peredaran ponsel BM (black market) atau ilegal di Tanah Air.

"Ya, sudah berlaku aturannya (regulasi pengendalian IMEI)," kata Direktur Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (Dirjen SDPPI) Kemkominfo, Ismail, dalam pesan kepada Liputan6.com melalui pesan singkat, Sabtu (18/4/2020).

Baca selengkapnya di sini

 

3. Menkominfo Jamin Aman, Aplikasi PeduliLindungi Sudah Diunduh 1,9 Juta Kali

Menkominfo Johnny G.Plate memastikan aplikasi PeduliLindungi merupakan aplikasi yang aman dan pihaknya telah melindungi data pribadi pengguna lewat Keputusan Menkominfo No.171 Tahun 2020 (Foto: Screenshot konferensi pers online BNPB)
Menkominfo Johnny G.Plate memastikan aplikasi PeduliLindungi merupakan aplikasi yang aman dan pihaknya telah melindungi data pribadi pengguna lewat Keputusan Menkominfo No.171 Tahun 2020 (Foto: Screenshot konferensi pers online BNPB)

Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate memastikan aplikasi PeduliLindungi yang digunakan pemerintah untuk memutus Covid-19 merupakan aplikasi yang aman.

Johnny menekankan, aplikasi ini tidak akan mengambil dan memanfaatkan data pribadi para penggunanya.

"Aplikasi ini adalah aplikasi yang aman. Kami telah menerbitkan surat Keputusan Menteri Kominfo Nomor 171/2020 yang menetapkan bahwa PeduliLindungi merupakan aplikasi yang aman," kata Johnny dalam konferensi pers Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Gedung BNPB, Jakarta, yang ditayangkan secara livestreaming, Sabtu (18/4/2020).

Baca selengkapnya di sini

(Isk/Ysl)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Selain Air Putih, 7 Minuman Ini Bisa Jadi Alternatif Sehat di Bulan Ramadan

Posted: 18 Apr 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Setiap puasa di bulan Ramadan, seseorang cenderung berisiko dehidrasi karena tak makan dan minum sehari penuh selama sebulan.

Selain harus menahan minum, Anda juga tidak direkomendasikan melakukan olahraga di pagi hari karena akan membuat kelelahan. Hasilnya,tubuh pun jadi kurang fit.

Biasanya, para ahli kesehatan merekomendasikan asupan air putih 8 gelas sehari untuk mencegah dehidrasi ini. Namun selain air putih, ternyata ada alternatif minuman yang menyehatkan saat berbuka puasa. Berukut ulasannya, seperti dikutip Boldsky:

1. Campuran rempah dan yogurt

Masukan air, biji jintan, irisan jahe dan sedikit garam pada secangkir yoghurt. Kocok dan campur semuanya. Minuman ini kaya bakteri baik(probiotik), antioksidan dan elektrolit yang dapat melindungi tubuhdari berbagai penyakit dan juga melindungi Anda dari dehidrasi.

Gabriela, seorang nutrisionis mengatakan, normalnya tubuh membutuhkan multi-vitamin yang mengandung Vitamin C, D dan B12, serta makanan super untuk menambah kekebalan tubuh.

Namun bahan aktif dalam kunyit adalah seperti curcumin, memiliki sifat antiinflamasi yang kuat dan bertindak sebagai antioksidan kuat yang terbukti memiliki beberapa sifat antivirus.

"Jika Anda ingin mendapatkan manfaat kunyit, Anda bisa mengombinasikan satu sendok penuh kunyit dengan satu sendok makan minyak kelapa untuk membuatnya menjadi pasta, lalu tambahkan susu. Komponen curcumin lebih mudah diserap jika ditambahkan lemak-- dan jangan lupa menambahkan lada hitam," katanya, seperti dikutip Dailymail.

Selain rempah-rempah seperti kunyit, makanan super yang berwarna-warni seperti blueberry, ceri, acai, dan delima juga berperan penting dalam meningkatkan kekebalan dalam beberapa cara.

"Makanan dengan warna merah tua, ungu dan hitam memiliki sifat antioksidan yang sangat kuat karena mereka melindungi sel-sel Anda dari kerusakan oleh radikal bebas. Mereka sangat penting untuk mendukung kesehatan kita, tetapi khususnya sistem kekebalan tubuh kita," ujarnya.

 

2. Air lemon dan mint

Ini Waktu Terbaik untuk Minum Air Lemon (Puhhha/shutterstock)
Ini Waktu Terbaik untuk Minum Air Lemon (Puhhha/shutterstock)

Taruh beberapa daun mint dan irisan lemon dalam segelas air dandidihkan selama 15 menit. Setelah itu, dinginkan dan tambahkan madusecukupnya. Resep ini dapat mencegah dehidrasi dan lemas saat puasa.

3. Air mentimun

Mencampur minuman ini palung mudah. Masukkan timun yang telah diiristipis-tipispad segelas air. Tambahkan beberapa daun mint dan irisanjeruk. Minuman ini sehat juga akan melindungi Anda dari teriknyamatahari.

4. Jeruk peras

Jeruk peras yang kaya vitamin C dan elektrolit akan mencegah Anda darikelelahan dan dehidrasi. Ini adalah salah satu minuman terbaik untukmemuaskan dahaga saat buka puasa.

5. Jus semangka

Jus semangka ditambah beberapa tetes lemon dan sedikit garam akanmenjadi minuman yang sempurna saat buka puasa. Semangka dapat membantumencegah dehidrasi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Aksi Hantu Malaysia Cegah Warga Keluyuran Saat Pandemi Corona

Posted: 18 Apr 2020 09:00 PM PDT

Urabil Alias, 38, mengenakan kostum hantu saat berjalan di daerah perumahan selama aturan pembatasan gerakan atau Movement Control Order di Terengganu, Malaysia, 16 April 2020. Aksi pria itu untuk menakuti warga agar tidak keluar dari rumah selama lockdown akibat virus corona. (Mohd RASFAN/AFP)
Urabil Alias, 38, mengenakan kostum hantu saat berjalan di daerah perumahan selama aturan pembatasan gerakan atau Movement Control Order di Terengganu, Malaysia, 16 April 2020. Aksi pria itu untuk menakuti warga agar tidak keluar dari rumah selama lockdown akibat virus corona. (Mohd RASFAN/AFP)

Urabil Alias, 38, mengenakan kostum hantu saat berjalan di daerah perumahan selama aturan pembatasan gerakan atau Movement Control Order di Terengganu, Malaysia, 16 April 2020. Aksi pria itu untuk menakuti warga agar tidak keluar dari rumah selama lockdown akibat virus corona. (Mohd RASFAN/AFP)

Urabil Alias, 38, mengenakan kostum hantu berdiri di depan mobil sekitar perumahan selama aturan pembatasan gerakan atau Movement Control Order di Terengganu, Malaysia, 16 April 2020. Aksi pria itu untuk menakuti warga agar tidak keluar rumah selama lockdown akibat virus corona. (Mohd RASFAN/AFP)
Urabil Alias, 38, mengenakan kostum hantu berdiri di depan mobil sekitar perumahan selama aturan pembatasan gerakan atau Movement Control Order di Terengganu, Malaysia, 16 April 2020. Aksi pria itu untuk menakuti warga agar tidak keluar rumah selama lockdown akibat virus corona. (Mohd RASFAN/AFP)

Urabil Alias, 38, mengenakan kostum hantu berdiri di depan mobil sekitar perumahan selama aturan pembatasan gerakan atau Movement Control Order di Terengganu, Malaysia, 16 April 2020. Aksi pria itu untuk menakuti warga agar tidak keluar rumah selama lockdown akibat virus corona. (Mohd RASFAN/AFP)

Urabil Alias, 38, mengenakan kostum hantu bersiap untuk berjalan di daerah perumahan selama aturan pembatasan gerakan atau Movement Control Order di Terengganu, Malaysia, 16 April 2020. Aksi pria itu untuk menakuti warga agar tidak keluar rumah selama lockdown akibat virus corona. (Mohd RASFAN/AFP)
Urabil Alias, 38, mengenakan kostum hantu bersiap untuk berjalan di daerah perumahan selama aturan pembatasan gerakan atau Movement Control Order di Terengganu, Malaysia, 16 April 2020. Aksi pria itu untuk menakuti warga agar tidak keluar rumah selama lockdown akibat virus corona. (Mohd RASFAN/AFP)

Urabil Alias, 38, mengenakan kostum hantu bersiap untuk berjalan di daerah perumahan selama aturan pembatasan gerakan atau Movement Control Order di Terengganu, Malaysia, 16 April 2020. Aksi pria itu untuk menakuti warga agar tidak keluar rumah selama lockdown akibat virus corona. (Mohd RASFAN/AFP)

Urabil Alias, 38, mengenakan kostum hantu bersiap untuk berjalan di daerah perumahan selama aturan pembatasan gerakan atau Movement Control Order di Terengganu, Malaysia, 16 April 2020. Aksi pria itu untuk menakuti warga agar tidak keluar rumah selama lockdown akibat virus corona. (Mohd RASFAN/AFP)
Urabil Alias, 38, mengenakan kostum hantu bersiap untuk berjalan di daerah perumahan selama aturan pembatasan gerakan atau Movement Control Order di Terengganu, Malaysia, 16 April 2020. Aksi pria itu untuk menakuti warga agar tidak keluar rumah selama lockdown akibat virus corona. (Mohd RASFAN/AFP)

Urabil Alias, 38, mengenakan kostum hantu bersiap untuk berjalan di daerah perumahan selama aturan pembatasan gerakan atau Movement Control Order di Terengganu, Malaysia, 16 April 2020. Aksi pria itu untuk menakuti warga agar tidak keluar rumah selama lockdown akibat virus corona. (Mohd RASFAN/AFP)

Urabil Alias, 38, mengenakan kostum hantu saat berjalan di daerah perumahan selama aturan pembatasan gerakan atau Movement Control Order di Terengganu, Malaysia, 16 April 2020. Aksi pria itu untuk menakuti warga agar tidak keluar dari rumah selama lockdown akibat virus corona. (Mohd RASFAN/AFP)
Urabil Alias, 38, mengenakan kostum hantu saat berjalan di daerah perumahan selama aturan pembatasan gerakan atau Movement Control Order di Terengganu, Malaysia, 16 April 2020. Aksi pria itu untuk menakuti warga agar tidak keluar dari rumah selama lockdown akibat virus corona. (Mohd RASFAN/AFP)

Urabil Alias, 38, mengenakan kostum hantu saat berjalan di daerah perumahan selama aturan pembatasan gerakan atau Movement Control Order di Terengganu, Malaysia, 16 April 2020. Aksi pria itu untuk menakuti warga agar tidak keluar dari rumah selama lockdown akibat virus corona. (Mohd RASFAN/AFP)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kesedihan Miliaran Umat Muslim di Dunia Hadapi Ramadan Tahun Ini

Posted: 18 Apr 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Bulan suci Ramadan segera tiba. Umat muslim di seluruh dunia pun diwajibkan berpuasa selama sebulan penuh. Dengan menjalani ibadah ini, para mukmin diharapkan bisa menanamkan rasa empati pada mereka yang kelaparan dan mendekatkan diri pada Allah SWT.

Namun larangan untuk berkumpul seperti saat buka bersama atau salat tarawih hingga lebaran akan menyisakan kesedihan pada Ramadan tahun ini.

Kebiasaan membeli takjil atau membeli kudapan, lalu bermalam di masjid sebagai upaya mencari malam seribu bulan atau Lailatul Qadar juga ditiadakan.

Meski pemeritah di setiap negara akan mengganti kebiasaan tersebut dengan Iftar komunitas secara streaming, namun rasanya begitu berbeda bila berkumpul dan berdoa bersama. Tapi seluruh umat muslim harus paham, langkah ini dilakukan untuk menjaga jarak fisik yang bisa mempercepat penularan virus corona (COVID-19).

Seperti dilansir ABCnet, pasar malam yang buka di Lakemba di Sydney, Malaysia, Brunei dan Singapura juga telah dilarang.

 

 

Salat malam di rumah

Lebaran semakin mendekat, tapi jangan lupa sama jadwal sholat, imsakiyah dan buka puasa Ramadan 2018 ya. (Ilustrasi: Pexels.com)
Lebaran semakin mendekat, tapi jangan lupa sama jadwal sholat, imsakiyah dan buka puasa Ramadan 2018 ya. (Ilustrasi: Pexels.com)

Setelah matahari terbenam dan berbuka puasa, beberapa Muslim biasanya memilih untuk melakukan salat di masjid, yang dikenal sebagai Tarawih. Namun tahun ini, kebiasaan itu pun dilarang demi kebaikan umat muslim sendiri.

Syekh Mufti Arab Saudi Sheikh Abdulaziz Al al-Sheikh mengatakan bahwa Tarawih harus dilakukan di rumah tahun ini. "Lebaran Idul Fitri, yang umumnya juga diadakan secara berjamaan mungkin juga perlu diadakan di rumah, jika wabah terus berlanjut," katanya.

Pihak berwenang Saudi juga mendesak umat Islam untuk menunda perjalanan ke Mekah untuk naik haji pada bulan Juli.

Lebih dari 2 juta peziarah biasanya berduyun-duyun ke kota suci untuk haji. Pembatalan ini akan menjadi yang pertama sejak Arab Saudi menjadi negara pada tahun 1932.

Negara-negara tetangga seperti Uni Emirat Arab, Mesir, Yordania, dan Wilayah Palestina yang memiliki situs tersuci Islam, juga telah mengkonfirmasi untuk menutup kegiatan ibadah di masjid selama Ramadan tahun ini.

"Shalat Tarawih bisa dilakukan di rumah hingga akhir krisis coronavirus," kata Mufti Palestina Sheikh Mohammed Hussein kepada Jerusalem Post.

Awal bulan ini, Mesir juga mengumumkan penghentian "semua kegiatan jamaah", termasuk penyediaan makanan buka puasa gratis di masjid-masjid.

Masjid-masjid akan dibuka kembali ketika Departemen Kesehatan menyatakan tidak ada lagi kasus virus corona di Mesir, lapor media lokal.

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3: Deretan Zodiak yang Dikenal Bermulut Manis

Posted: 18 Apr 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Bukanlah hal yang mudah untuk bisa meyakinkan seseorang dengan kata-kata yang kita ucapkan. Namun, rupanya tak sedikit orang yang pandai memilih kata-kata indah sehingga membuat orang lain terbuai dibuatnya.

Mereka yang bermulut manis biasanya bisa dengan mudah membuat orang lain betah saat bersamanya. Hal ini karena kata-kata yang diucapkan sangat indah dan membuat orang lain terpikat dengan mereka.

Beberapa individu melalui zodiaknya pun dikenal bermulut manis sehingga bisa memanipulasi kata.

Artikel tentang pandai memanipulasi kata, ini zodiak yang dikenal bermulut manis menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6, Liputan6.com. Disusul dengan artikel tentang poster unik yang imbau warga mudik saat pandemi Corona.

Sementara itu artikel ketiga terpopuler tentang pria yang pakai masker kecantikan sebagai pengganti masker hidung.

Berikut Top 3 Citizen6:

1. Pandai Memanipulasi Kata, 4 Zodiak Ini Dikenal Bermulut Manis

ilustrasi zodiak perempuan/Photo by Renato Abati from Pexels
ilustrasi zodiak perempuan/Photo by Renato Abati from Pexels

 

Nyatanya ada 4 zodiak yang disebut-sebut jago memanipulasi kata dan bermulut manis, siapa saja? Berikut ulasannya.

Selengkapnya...

2. 5 Poster Unik Ini Imbau Warga Tak Mudik Saat Pandemi Corona

foto: berbagai sumber
foto: berbagai sumber

Pemerintah mengimbau warga untuk tidak mudik lebaran demi memutus rantai penyebaran pandemi Corona atau Covid-19. Pasalnya Covid-19 bisa menyerang siapa saja dan di mana saja melalui kontak fisik.

Apalagi, di musim Lebaran mendatang status darurat Corona diprediksi belum selesai. Oleh karena itu warga masih diimbau untuk terus melakukan karantina mandiri di rumah dan melakukan physical distancing.

Selengkapnya...

3. Bukan Masker Penutup Hidung, Pria Ini Justru Kenakan Masker Kecantikan Saat Keluar Rumah

Saat ini seluruh masyarakat Indonesia diimbau untuk mengenakan masker saat keluar rumah. Hal ini tentu untuk meminimalisir penularan virus Corona Covid-19 yang masih mewabah.

Hal ini juga sesuai dengan aturan dalam Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), yang menyatakan bahwa setiap orang yang keluar rumah wajib mengenakan masker kain meskipun dalam kondisi sehat.

Pengendara yang ketahuan tak mengenakan masker bahkan akan ditegur dan dikenakan sanksi oleh petugas kepolisian. Oleh karena itu banyak pengendara yang saat ini berusaha memenuhi peraturan tersebut.

Selengkapnya...

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

1 Warga Positif Rapid Test, Blora Ketar-ketir Covid-19

Posted: 18 Apr 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Blora - Kabupaten Blora adalah salah satu dari daerah di Jawa Tengah yang masih dinyatakan nihil dari kasus adanya virus Corona Covid-19. Akan tetapi, pada Sabtu (18/4/2020) mendadak ada kabar mengejutkan. Satu warga ujung Timur Jateng ini positif Covid-19.

Warga tersebut diketahui berjenis kelamin laki-laki (40) asal Desa Kentong, Kecamatan Cepu, Blora. Dia merupakan warga pendatang atau pemudik dari Jakarta.

Plt Kepala DKK Blora, Lilik Hernanto mengungkapkan, hasil rapid test warga yang bersangkutan positif virus Corona Covid-19. Dia mendapatkan kabar tersebut dari Puskesmas Cepu.

"Hasilnya rapid test positif Covid-19. Warga tersebut saat ini sedang dirujuk di RSUD R Soeprapto Cepu," kata Lilik saat dihubungi Liputan6.com melalui selularnya, Sabtu (18/4/2020).

Lilik menyampaikan, orang tersebut memiliki riwayat aktivitas di kota Jakarta. Pasien diduga pernah kontak secara langsung dengan warga yang berada di zona merah Covid-19 ini.

Menurutnya, saat ini warga yang bersangkutan baru dilakukan pemeriksaan rapid test Covid-19 tahap pertama, dan rapid test yang kedua belum diambil.

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

Kepastian Covid-19 Tunggu Hasil Swab

Petugas medis Blora saat menjemput Tuan X, orang yang positif saat rapid test. (Foto: Liputan6.com/Ahmad Adirin)
Petugas medis Blora saat menjemput Tuan X, orang yang positif saat rapid test. (Foto: Liputan6.com/Ahmad Adirin)

"Untuk yang hasil lab swabnya hari Senin mendatang baru keluar," kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan dan Pencegahan Covid-19 Blora itu.

Data mengungkap, jumlah pemudik Blora yang datang dari luar kota terus melonjak alias meningkat. Ada 19.500 jiwa lebih yang tercatat pada Jumat (17/4/2020) kemarin.

Selanjutnya, termonitor dari website dinkes.blorakab.go.id, jumlahnya Orang Dalam Pemantauan (ODP) ada 741 jiwa, proses pemantauan ada 124 jiwa dan selesai pemantauan ada 617 jiwa.

Untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) hingga Sabtu (18/4/2020) ini, ada 5 orang, pengawasan 0, selesai pengawasan 3 orang, meninggal ada 2 (1 hasil lab PCR belum keluar, 1 Negatif)

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ayahanda Kezia Karamoy dan Angel Karamoy Meninggal Dunia

Posted: 18 Apr 2020 09:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kabar duka datang dari keluarga Kezia Karamoy dan Angel Karamoy. Ayahanda mereka dikabarkan meninggal dunia.

Berita menyedihkan ini disampaikan langsung oleh Kezia Karamoy melalui akun Instagram pribadinya. Ia mengucap selamat jalan untuk sang ayah tercinta.

"Selamat jalan daddy, maafin kalau Kezia ada salah," tulis ibu dua anak ini sebagai keterangan pada Minggu (19/4/2020) pagi.

"Daddy tau kezia sayang daddy selalu dan selamanya .. tungguin kezia nanti kumpul lgi ya. daddy udh sehat daddy udah senang karna pasti daddy sama Tuhan Yesus," sambungnya.

 

Foto Kenangan

Kezia Karamoy (Liputan6.com/Hernowo Anggie)
Kezia Karamoy (Liputan6.com/Hernowo Anggie)

Fotonya sendiri memperlihatkan momen di hari pernikahan mantan personel Cherrybelle ini. Mengenakan gaun pengantin, Kezia duduk tersenyum melihat kedua orangtuanya.

Dalam waktu singkat, sejumlah rekan selebriti mengucap belasungkawa. Mereka mendoakan agar Kezia Karamoy dan keluarga bisa tabah menghadapi kehilangan ini.

Belasungkawa

Angel Karamoy dan Kezia Karamoy. (Instagram)
Angel Karamoy dan Kezia Karamoy. (Instagram)

"Turut Berduka Yaaa Sayang.. Kamu yg Tabah dan Sabar yaa," tulis Vega Darwanti di kolom komentar.

"Beb @itskeziakaramoy aku turut berduka atas kepergian daddy. Semoga ditempatkan ditempat terbaik di sisi tuhan," tambah Chikita Meidy. 

Penyebab Meninggal?

Sementara melalui Instagramnya, Angel Karamoy sendiri belum mengunggah apa pun mengenai kepergian sang ayah. Tampaknya, mantan istri Steven Rumangkang itu masih begitu terpukul.

Sejauh ini, belum diketahui secara pasti kapan dan di mana sang ayah mengembuskan napas terakhir. Begitu juga dengan penyebab kematiannya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemprov Jatim Perpanjang Bekerja dari Rumah bagi Guru SMU/SMK hingga 1 Juni 2020

Posted: 18 Apr 2020 08:57 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Jatim) memperpanjang masa bekerja dari rumah terutama bagi pengawas sekolah, kepala sekolah dan guru di Jawa Timur. Perpanjangan masa bekerja dari rumah tersebut berlangsung hingga 1 Juni 2020.

Hal itu tertuang dalam Surat Edaran Gubernur Jawa Timur Nomor 420/2438/101.1/2020 perihal perpanjangan pelaksanaan kebijakan pendidikan dalam masa darurat penyebaran corona virus disease (COVID-19 di Jawa Timur pada 16 April 2020, yang dikutip Minggu (19/4/2020).

Perpanjangan masa bekerja dari rumah ini bagi pengawas sekolah, kepala sekolah, guru dan tenaga kependidikan jenjang SMA, SMK, dan PK-PLK di Jawa Timur yang semula dilaksanakan hingga Selasa, 21 April 2020 diperpanjang hingga Senin, 1 Juni 2020. Kemudian kembali bekerja di kantor pada Selasa, 2 Juni 2020.

Adapun pertimbangan perpanjangan masa bekerja dari rumah tersebut berpedoman pada Edaran Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2020 tentang pelaksanaan kebijakan pendidikan dalam masa darurat penyebaran COVID-19. Kemudian melihat perkembangan penyebaran COVID-19 di Jawa Timur saat ini. Oleh karena itu, perlu mengubah edaran Gubernur Jawa Timur Nomor 420/2010/101.1/2020 tentang perpanjangan pelaksanaan kebijakan pendidikan dalam masa darurat COVID-19 di Jawa Timur.

Masa bekerja dari rumah ini jika dipandang perlu akan dievaluasi kembali dengan memperhatikan perkembangan penyebaran COVID-19 terutama di Jawa Timur.

"Bagi satuan pendidikan yang berada di dalam kewenangan kantor wilayah Kementerian Agama dan Pemerintah Kabupaten/Kota diimbau untuk menyesuaikan dengan tetap memperhatikan perkembangan penyebaran COVID-19," seperti dikutip dari SE tersebut.

Penjelasan Dinas Pendidikan Jatim Terkait Perpanjangan Kegiatan Belajar di Rumah

Ilustrasi (sumber : massachusettsschoolbuilding.com)
Ilustrasi (sumber : massachusettsschoolbuilding.com)

Sebelumnya, Kepala Dinas Pendidikan (Dispendik) Provinsi Jawa Timur (Jatim), Wahid Wahyudi memastikan, akan ada kebijakan baru dari Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa terkait perpanjangan masa belajar di rumah hingga 1 Juni 2020.

"Surat Bu Gubernur tertanggal 30 maret 2020 untuk belajar di rumah berakhir 21 April 2020. Terkait perpanjangan akan ada kebijakan baru dari Bu Gubernur dengan pertimbangan dua hal," ujarnya di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Jumat malam, 17 April 2020.

Pertimbangan pertama, kata Wahid, terkait wabah COVID-19 yang belum reda di Jawa Timur. Pertimbangan kedua, terkait kegiatan pendidikan dalam kalender pendidikan selama sisa April sampai Juni 2020.

Selama sisa April dan Mei mendatang, Wahid mengatakan tidak banyak kegiatan belajar mengajar siswa dalam kurikulum yang ada.Sesuai kalender pendidikan, satu hari sebelum Ramadan sampai dua hari pertama puasa Ramadan (22-25 April) sekolah memang libur. Sedangkan pada 26 April adalah hari Minggu.

Lalu pada 27 April-19 Mei, Wahid menuturkan, siswa SMA/SMK/PK-PLK di Jatim seharusnya mengikuti pembelajaran fakultatif.

"Pembelajaran fakultatif ini pembelajaran non kurikulum yang biasanya diisi Pondok Ramadan dan pendidikan karakter. Lalu 20 April sampai 1 Juni, libur Idul Fitri. Sehingga praktis, kalau nanti diambil perpanjangan libur, itu sampai 1 Juni 2020," ujar dia.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

RS Rujukan COVID-19 di Jabar Berencana Gunakan Robot Disinfektan Ultraviolet

Posted: 18 Apr 2020 08:56 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Rumah sakit rujukan COVID-19 di Jawa Barat akan memanfaatkan robot disinfektan ultraviolet untuk strerilisasi ruangan dari virus dan mikrobiologi. Hal itu diputuskan, usai melihat kemampuan robot hasil inovasi Telkom University Bandung bersama Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) di rumah dinas gubernur Gedung Pakuan.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengakui kecanggihan robot bernama AUMR yang merupakan singkatan dari Auronomous UVC Mobile Robot. Kamil terkesan dengan kemampuan robot yang dapat melakukan disinfeksi melalui sinar ultraviolet dengan cepat dan efektif. AUMR mampu bergerak otomatis sehingga tidak akan terjadi sentuhan dengan manusia.

"Kelebihan robot disinfektan ultraviolet ini bisa dilakukan dengan remote control sehingga tanpa harus ada kegiatan fisik oleh manusia. Ini cocok dilakukan di koridor-koridor rumah sakit rujukan COVID-19," ujar Kamil dalam keterangan resminya, Bandung, Minggu, 19 April 2020.

Kamil meminta Telkom University dan LIPI segera membuat surat tertulis tentang kesanggupan memproduksi jumlah AUMR dalam satu bulan. Karena menurutnya, penanganan COVID-19 di Jabar harus diselesaikan dengan secepat-cepatnya.

Saat ini jumlah rumah sakit rujukan COVID-19 di Jabar berjumlah 105 unit. Namun kata Kamil, penggunaan robot ini untuk tahap awal akan diprioritaskan dulu di RSUP Hasan Sadikin Bandung.

"Semoga secepatnya bisa kita manfaatkan di 105 rumah sakit rujukan di Jabar, namun akan kami prioritaskan dulu di RSHS," kata Kamil.

 

Semua Perguruan Tinggi Diminta untuk Berinovasi

Sebelumnya, dalam forum rektor perguruan tinggi yang digelar beberapa waktu lalu, Kamil meminta semua perguruan tinggi untuk berinovasi khususnya dalam membantu penanganan COVID-19.

Selain robot disinfeksi yang sedang digarap Telkom University, Institut Pertanian Bogor juga sedang menguji ventilator otomatis hasil inovasi perguruan tinggi di Kementerian Kesehatan RI.

"Saya imbau universitas lain melakukan inovasi juga agar COVID-19 bisa cepat selesai dengan kebersamaan," ucap Kamil.

Rektor Telkom University Prof Adiwijaya mengungkapkan, AUMR sudah pernah melakukan sterilisasi di ruangan wisma atlet Jakarta yang saat ini digunakan untuk penanganan pasien COVID-19.

Robot ini juga sudah diujicobakan di Wisma Atlet. Ujicoba lainnya yaitu robot ini berhasil memberantas virus mikrobiologi yang ada di lab mikrobiologi LIPI Bogor.

"Hasilnya robot ini efektif membunuh virus dalam range sekitar 10 sampai 20 menit," kata Adiwijaya.

Dinamakan Auronomous UVC Mobile Robot karena memiliki sifat mobile dan mampu mengatur sendiri maupun dengan dikendalikan secara jarak jauh. "Jadi saat bekerja robot ini tidak perlu bersentuhan dengan manusia," ungkap Rektor. (Arie Nugraha)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pelatih Tak Khawatir PV Sindhu Sudah 7 Bulan Puasa Gelar

Posted: 18 Apr 2020 08:55 PM PDT

Jakarta Sudah tujuh bulan tunggal putri andalan India, Pusarla Venkata Sindhu atau biasa disapa PV Sindhu paceklik gelar. Dia kali terakhir naik podium utama saat meraih medali emas pada Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019. 

Fakta tersebut tak lepas dari perhatian pelatih tim bulutangkis India, Pullela Gopichand. Menurut dia, sepanjang Sindhu masih menunjukkan kinerja apik di turnamen-turnamen besar, maka tak ada yang perlu dikhawatirkan. 

PV Sindhu sejauh ini sudah mengoleksi beberapa titel dari bergengsi, antara lain medali perak Olimpiade 2016, medali emas Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019, dan medali emas Commonwealth Games 2018.

Namun, sejak Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019, penampilan Sindhu menurun. Dia hanya mencapai perempat final pada ajang Prancis Terbuka, Malaysia Masters, dan All England.

"Saya rasa seperti pada setiap tahun sebelumnya, dia mengalami fase naik-turun. Tapi, dia bisa tampil bagus di turnamen-turnamen terbesar," ujar Gopichand, seperti dikutip dari Olympic Channel, Sabtu (18/4/2020). 

"Jadi, saya rasa dia bukan tipe pemain yang konsisten setiap saat. Tapi, PV Sindhu pemain yang konsisten pada event-event besar. Jadi, itulah yang terpenting," imbuh sang pelatih. 

 

Diyakini Bisa Comeback

Pebulu tangkis Putri India Pusarla Venkata Sindhu.(FABRICE COFFRINI/AFP)
Pebulu tangkis Putri India Pusarla Venkata Sindhu.(FABRICE COFFRINI/AFP)

Turnamen terakhir yang dilakoni PV Sindhu adalah All England 2020. Saat itu, dia takluk dari pemain Jepang, Nozomi Okuhara, pada perempat final. Setelah itu, semua turnamen bulutangkis ditunda atau dibatalkan karena pandemi virus corona. 

Belum ada kepastian kapan turnamen akan bergulir lagi. BWF akan mengambil keputusan sembari melihat perkembangan wabah virus corona di berbagai belahan dunia.  

Pullela Gopichand optimistis PV Sindhu bisa kembali ke performa terbaiknya saat turnamen-turnamen bulutangkis kembali bergulir.  

"Saya rasa kami bisa berharap (Sindhu melakukan comeback). Dilihat dari latihan yang dijalaninya dan bagaimana dia meningkatkan kebugaran, maka kita lihat tiga bulan lagi," kata Gopichand. 

Sumber: Olympic Channel

Disadur dari: Bola.com (penulis/editor, Yus Mei Sawitri, published 19/4/2020)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Wanita Serang Petugas Apotek Karena Tak Diberi Obat Demam

Posted: 18 Apr 2020 08:52 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Seorang wanita menyerang petugas apotek karena tidak diberikan obat penurun demam. Pelaku ditahan 10 hari dan diberi denda.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Singapura Hadapi Lonjakan Kasus Baru Corona COVID-19, Total Salip Malaysia

Posted: 18 Apr 2020 08:50 PM PDT

Liputan6.com, Singapura - Singapura, pada Sabtu 18 April 2020, mencatat 942 kasus baru virus corona.

Itu merupakan peningkatan harian terbesar di Negeri Singa, menjadikan akumulasi kasus berjumlah 5.992, melampaui negara tetangga Malaysia dengan total 5.305, demikian seperti dikutip dari South China Morning Post, Minggu (19/4/2020).

Angka yang dikeluarkan oleh kementerian kesehatan menunjukkan, dari total infeksi baru, 893 --atau 95 persen-- di antaranya adalah pekerja migran pemegang izin kerja yang tinggal di asrama, dengan hanya 14 persen infeksi di antara warga atau penduduk Singapura.

Peningkatan infeksi virus corona di antara total 323.000 pekerja migran di Singapura, yang hidup dalam lingkungan padat, telah menjadi tantangan terbaru dalam pertempuran negara kota melawan virus corona.

Pada hari Jumat, jumlah mereka sekitar 65 persen dari total infeksi di Singapura.

Associate professor Jeremy Lim dari Universitas Nasional Singapura - Saw Swee Hock School of Public Health mengatakan, lonjakan drastis dalam kasus-kasus itu tidak mengejutkan.

"Peningkatan kasus diharapkan, tetapi itu benar-benar tergantung pada berapa banyak asrama yang diuji dan proporsi kasus positif dari total yang diuji," katanya.

Leong Hoe Nam, seorang ahli penyakit menular di Rumah Sakit Mount Elizabeth Novena, Singapura, mengatakan lonjakan kasus ini adalah hasil dari pencarian infeksi virus corona secara aktif.

 

Singapura Hadapi Puncak Kasus-Kasus Berikutnya

Seorang pengunjung, yang mengenakan masker pelindung di tengah kekhawatiran tentang penyebaran Virus Corona COVID-19, berjalan di sepanjang Merlion Park di Singapura pada 17 Februari 2020. (Roslan RAHMAN / AFP)
Seorang pengunjung, yang mengenakan masker pelindung di tengah kekhawatiran tentang penyebaran Virus Corona COVID-19, berjalan di sepanjang Merlion Park di Singapura pada 17 Februari 2020. (Roslan RAHMAN / AFP)

Singapura memiliki populasi 5,6 juta, jauh lebih kecil dari total populasi 31,5 juta jiwa negara tetangga Malaysia. Negara kota itu telah melakukan lebih dari 94.000 tes pada 14 April, atau sekitar 16.600 swab per 1 juta orang.

Malaysia menguji sekitar 11.500 orang per hari, dan pada akhir Maret telah menyediakan sekitar 1.000 tes per 1 juta orang - jauh lebih sedikit daripada Singapura.

"Dalam mencoba untuk menyingkirkan kasus-kasus tersebut, kami mencoba untuk membersihkan dan mensterilkan Singapura lagi ... Anda membayar harga yang mahal sekarang untuk meredam epidemi nanti," kata Leong Hoe Nam, seorang ahli penyakit menular di Rumah Sakit Mount Elizabeth Novena, Singapura.

Ia juga menyarankan bahwa "puncak" untuk kasus-kasus di Singapura kemungkinan akan datang berikutnya 10 hingga 14 hari.

Meskipun angka-angka tersebut tampak menakutkan, ia mengatakan bahwa mayoritas kasus baru di Singapura, yang mayoritas pekerja migran, telah "diisolasi" di asrama, yang berarti risiko penularan komunitas lebih lanjut adalah "sangat, sangat kecil."

Akan tetapi, Associate professor Jeremy Lim dari Universitas Nasional Singapura mengatakan bahwa Singapura "memiliki banyak komunitas padat", membuatnya lebih rentan terhadap transmisi komunitas, meskipun jumlah kasus di masyarakat umum tampaknya telah stabil pada 32 infeksi baru per hari dalam seminggu terakhir.

Lim mengatakan, sudah jelas pihak berwenang "berjuang untuk mengatasi wabah asrama pekerja migran." Kementerian tenaga kerja telah mengunci 12 dari 43 asrama besar negara itu, yang berarti para pekerja harus tinggal di kamar mereka dengan makanan yang dikirimkan kepada mereka.

"Kami mengidentifikasi lebih banyak kasus karena pengujian aktif, tetapi lebih penting dari itu, virus telah menyebar dan kemungkinan masih menyebar di asrama," kata Lim.

"Langkah-langkah pemerintah untuk mengatasi wabah sudah tepat dan mudah-mudahan mereka akan segera mengendalikan wabah asrama."

Lim mengatakan minggu mendatang akan menjadi "kritis" bagi Singapura, tetapi menambahkan, kebijakan lockdown parsial yang telah diterapkan sejak 7 April tampaknya mengurangi penyebaran komunitas.

"Tetapi, jumlah Singapura akan tergantung pada apakah kita dapat menahan wabah di asrama pekerja migran dan juga meminimalkan penyebaran wabah di luar asrama," katanya.

"Oleh karena itu, kita harus tetap sangat waspada dan juga patuh pada tindakan 'memutus rantai penularan' dan mendukung pekerja asing kita, sehingga mereka juga bisa patuh pada langkah-langkah itu."

Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong pada Sabtu 17 April 2020 mengatakan dalam sebuah posting Facebook bahwa jumlah infeksi yang ditemukan di asrama pekerja migran diperkirakan akan meningkat, tetapi, di komunitas yang lebih luas, ada "beberapa tanda awal bahwa upaya memutus rantai penularan telah berhasil menurunkan kasus".

"Tapi kami masih khawatir tentang kasus-kasus tersembunyi yang beredar di populasi kami, yang membuat wabah terus berlangsung," kata Lee. "Beberapa hari ke depan akan menjadi kritis."

 

Malaysia Memantau Singapura

Para wisatawan mengunjungi Taman Merlion di Singapura pada 6 Maret 2020. Tempat-tempat wisata utama di Singapura sepi dari turis di tengah epidemi virus corona COVID-19. (Xinhua/Then Chih Wey)
Para wisatawan mengunjungi Taman Merlion di Singapura pada 6 Maret 2020. Tempat-tempat wisata utama di Singapura sepi dari turis di tengah epidemi virus corona COVID-19. (Xinhua/Then Chih Wey)

Direktur jenderal Kesehatan Malaysia Noor Hisham Abdullah pada hari Jumat 17 April 2020 mengatakan, pihak berwenang sedang memantau situasi Singapura mengingat Malaysia juga menampung ribuan pekerja asing. Mereka juga berencana untuk memperluas pengujian pekerja migran tetapi belum mendeteksi adanya klaster kasus baru di antara mereka.

Malaysia pada Sabtu 18 April mencatat kenaikan kasus harian terendah selama sebulan terakhir, yaitu 54, setelah sebelumnya mencatat lompatan harian tiga digit.

Ini telah melaporkan sekitar 3.000 pasien sembuh, terhitung sekitar 56 persen dari total kasusnya. Di Singapura, 708 orang --atau 14 persen-- telah pulih.

Untuk mengatasi wabah ini, Malaysia telah memberlakukan pembatasan nasional terhadap pergerakan dan penutupan sekolah dan banyak toko sejak 18 Maret. Noor Hisham sebelumnya mengatakan dia memperkirakan infeksi akan memuncak pada pertengahan April sejalan dengan perkiraan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

Simak video pilihan berikut:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Artis Ini Jalani Puasa Ramadan 2020 Saat Hamil Anak Pertama

Posted: 18 Apr 2020 08:48 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Puasa Ramadan tinggal menghitung hari. Segala persiapan menyambut bulan suci dilakukan banyak orang termasuk para artis Tanah Air. Di bulan ramadan tahun ini ini ada beberapa artis yang menjalani puasa dengan kondisi mengandung anak pertama.

Salah satu artis yang akan menjalani puasa ramadan pertama kali dengan hamil anak pertama adalah Citra Kirana. Seperti diketahui, pada akhir Februari lalu, Citra Kirana dan Rezky Aditya mengumumkan kehamilan buah cintanya yang pertama.

Tak hanya Ciki dan Rezky, ada seleb lain yang juga sedang mengandung dan bahkan sudah memasuki usia kehamilan ke 37 minggu yakni Chaca Frederica. Perut Chaca Frederica pun kini semakin terlihat membuncit.

Selain Citra Kirana dan Chaca Frederica, masih banyak artis lain yang juga akan menjalani puasa ramadan dengan hamil anak pertama. Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, artis yang menjalani puasa dengan hamil anak pertama, Minggu (19/4/2020).

1. Citra Kirana, perempuan yang menikah dengan Rezky Aditya pada 1 Desember 2019 ini mengumumkan kehamilannya pada akhir Februari 2020.

6 Artis yang Jalani Puasa Ramadan dengan Hamil Anak Pertama (sumber: Instagram.com/citraciki)
6 Artis yang Jalani Puasa Ramadan dengan Hamil Anak Pertama (sumber: Instagram.com/citraciki)

2. Setelah 3,5 tahun menanti momongan, akhirnya istri Ricky Perdana, Chaca Thakya umumkan kehamilan pada 1 Februari 2020.

6 Artis yang Jalani Puasa Ramadan dengan Hamil Anak Pertama (sumber: Instagram.com/chacathakya15)
6 Artis yang Jalani Puasa Ramadan dengan Hamil Anak Pertama (sumber: Instagram.com/chacathakya15)

3. 4 Tahun menanti hadirnya buah hati, Chaca Frederika akhirnya akan dikaruniai buah hati. Di bulan ramadan ini, Chaca memasuki usia kehamilan ke-37 minggu.

6 Artis yang Jalani Puasa Ramadan dengan Hamil Anak Pertama (sumber: Instagram.com/chafrederica)
6 Artis yang Jalani Puasa Ramadan dengan Hamil Anak Pertama (sumber: Instagram.com/chafrederica)

4. Cut Meyriska, perempuan yang dinikahi Roger Danuarta pada 17 Agustus 2019 ini sedang hamil 6 bulan. Cut Meyriska akan menjalani puasa ramadan dengan kondisi sedang mengandung.

6 Artis yang Jalani Puasa Ramadan dengan Hamil Anak Pertama (sumber: Instagram.com/cutratumeyriska)
6 Artis yang Jalani Puasa Ramadan dengan Hamil Anak Pertama (sumber: Instagram.com/cutratumeyriska)

5. Hampir dua tahun lamanya menanti anak pertama, akhirnya pada awal Maret 2020, Tasya Farasya mengumumkan kehamilannya.

6 Artis yang Jalani Puasa Ramadan dengan Hamil Anak Pertama (sumber: Instagram.com/tasyafarasya)
6 Artis yang Jalani Puasa Ramadan dengan Hamil Anak Pertama (sumber: Instagram.com/tasyafarasya)

6. Terbaru, Dian Pelangi baru saja mengumumkan hamil anak pertama. Diketahui, Dian Pelangi pada 17 November 2019 lalu baru menikah dengan pria bernama Sandy Nasution.

6 Artis yang Jalani Puasa Ramadan dengan Hamil Anak Pertama (sumber: Instagram.com/dianpelangi)
6 Artis yang Jalani Puasa Ramadan dengan Hamil Anak Pertama (sumber: Instagram.com/dianpelangi)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Pegawai Puskesmas di Padang Positif Covid-19 Jelang PSBB Rabu Mendatang

Posted: 18 Apr 2020 08:48 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Enam pegawai puskesmas di Kota Padang, Sumatera Barat dikonfirmasi positif terserang virus corona penyebab Covid-19. Demikian menurut Dinas Kesehatan setempat.

"Enam pegawai tersebut terdiri atas dua orang di Puskesmas Andalas dan dua orang lagi dari Puskesmas Pegambiran," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang Ferimulyani Hamid di Padang, Minggu (19/4/2020).

Ia menjelaskan, sepekan lalu ditemukan satu petugas Puskesmas Andalas yang tertular SARS-CoV-2, virus corona tipe baru yang menyebabkan wabah Covid-19. Berdasarkan hasil penelusuran, petugas puskesmas itu tidak tertular virus di puskesmas, namun di satu klinik tempat yang bersangkutan bekerja.

Setelah satu petugas Puskesmas Andalas diketahui terserang Covid-19, penelusuran riwayat kontak dilakukan dan dilanjutkan dengan pemeriksaan laboratorium. Menurut hasil pemeriksaan laboratorium, ada satu lagi petugas Puskesmas Andalas yang positif terserang virus Corona.

Di samping itu, tiga hari lalu ada empat petugas Puskemas Pegambiran yang dikonfirmasi positif terserang Covid-19. Petugas Puskesmas Andalas dan Pegambiran yang dikonfirmasi tertular virus corona telah menjalani karantina.

Feri menjelaskan bahwa semua pegawai Puskesmas Andalas selain dua orang yang sudah dinyatakan tertular virus corona sudah menjalani pemeriksaan swab dan hasilnya menunjukkan tidak ada yang terserang Covid-19.

Petugas Puskesmas Pegambiran, menurut dia, juga sudah menjalani pemeriksaan swab yang hasilnya diperkirakan keluar tiga hari mendatang.

Feri menjelaskan bahwa guna meminimalkan risiko penularan virus corona di kalangan petugas puskesmas, pemerintah menerapkan pembatasan dengan mengurangi operasi unit pelayanan.

"Untuk Poli Gigi tidak lagi melakukan pelayanan karena sesuai edaran Persatuan Dokter Gigi Indonesia untuk pekerjaan yang sifatnya tindakan ditunda dulu," kata dia seperti dikutip Antara.

 

Jelang PSBB Sumbar

Menurut data Dinas Kesehatan, hingga 18 April 2020 di Kota Padang ada 48 orang yang positif Covid-19, enam meninggal dunia dan tujuh sudah sembuh. Selain itu ada 68 pasien dalam pengawasan dan 38 orang dalam pemantauan terkait penularan virus corona.

Pemerintah Provinsi Sumbar berencana mulai menerapkan PSBB pada 22 April 2020 setelah menyosialisasikan hal itu kepada masyarakat sehingga mereka memahami konsepnya guna mengatasi pandemi Covid-19.

"Direncanakan PSBB dimulai Rabu (22/4/2020). Namun, akan dipastikan setelah rapat koordinasi gubernur dengan bupati dan wali kota pada hari Senin (20/4/2020)," kata Gubernur Sumbar Irwan Prayitno .

Meski penerapan masih beberapa hari lagi, Gubernur Sumbar menegaskan sosialisasi sudah harus dimulai sejak Sabtu ini dengan memanfaatkan semua media, baik media sosial maupun media luar ruang.

Khusus media luar ruang, menurut dia, juga akan dipasang di daerah-daerah perbatasan agar orang yang ingin masuk Sumbar memahami penerapan konsep PSBB.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bersiaplah, MotoGP 2020 Segera Mengaspal di Tengah Pandemi Virus Corona Covid-19

Posted: 18 Apr 2020 08:45 PM PDT

Liputan6.com, Roma - Sudah lebih dari sebulan gelaran MotoGP 2020 molor akibat pandemi virus corona covid-19. Kini, seri pembuka MotoGP 2020 diharapkan bisa berlangsung di Sirkuit Assen, Belanda, 28 Juni mendatang.

Dorna Sport Sl, selaku operator MotoGP, tak mau balapan pembuka itu menjadi batal.

Alhasil, Dorna pun merancang sebuah rencana untuk menggelar MotoGP tanpa penonton selama pandemi virus corona covid-19. Pihak Dorna telah mengirimkan surat elektronik ke masing-masing tim untuk meminta daftar minimal kru yang akan berada di paddock pada awal pekan ini.

Permintaan data minimal kru ini dilakukan Dorna agar mendapat persetujuan pemerintah tempat balapan MotoGP berlangsung. Dorna memerlukan angkat yang tepat dan dari mana kru tersebut bepergian.

"Kami sedang mempersiapkan protokol bersama dengan otoritas terkait, misalnya Dewan Olahraga di Spanyol dan Komite Olimpiade Italia (untuk menggelar MotoGP 2020)," ujar Carmelo Ezpeleta, CEO Dorna, mengutip dari Crash.

 

Tes Virus Corona

Duo Movistar Yamaha, Valentino Rossi (kanan) dan Maverick Vinales, sama-sama terpuruk pada balapan MotoGP Austria di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (13/8/2017). (Yamaha MotoGP)
Duo Movistar Yamaha, Valentino Rossi (kanan) dan Maverick Vinales, sama-sama terpuruk pada balapan MotoGP Austria di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (13/8/2017). (Yamaha MotoGP)

Nantinya, Ezpeleta mengatakan, sebelum MotoGP 2020 digelar, semua kru yang terlibat bakal dilakukan tes virus corona covid-19 terlebih dahulu. Dorna ingin semuanya aman dari wabah yang pertama kali muncul di Wuhan, China, Desember 2019.

"Kami juga mempersiapkan alat uji virus corona. Sepuluh ribu alat tes disiapkan dan semua akan diperiksa secara khusus sebelum dan setelah balapan setiap harinya. Dengan skenario ini, akan ada balapan tanpa penonton dengan personel seminimal mungkin," katanya.

Ezpeleta mengungkapkan dari balasan surat elektronik masing-masing tim, maka tim pabrikan perlu minimal 40 kru dan tim satelit butuh 25 kru.

 

Tamu Undangan

Selain itu, Dorna akan menyiapkan alat tes virus corona covid-19 untuk tamu undangan. Nantinya tamu undangan, perwakilan sponsor, dan media juga dilarang masuk sirkuit. Kru televisi yang bertugas untuk siaran langsung juga hanya dibatasi untuk satu orang. Selebihnya kru televisi akan bekerja dari studio.

"Pada 27 April kami akan berbicara dengan Pemerintah Jerman dan Belanda [Sirkuit Assen] untuk melihat skenario balapan pada akhir Juni. Skenario paling optimistis adalah balapan dimulai di Jerman, yang saya pribadi lihat itu sulit tetapi kita harus menunggu," ucap Ezpeleta mengakhiri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sebelum Meninggal, Lukman Niode Aktif Ikut Tangani Corona Covid-19

Posted: 18 Apr 2020 08:35 PM PDT

Jakarta Perenang Indonesia yang pernah tampil di Olimpiade, Lukman Niode tutup usia akibat virus corona, Jumat (18/4/2020).

Sebelum wafat, diketahui, Lucky-sapaan akrab Lukman Niode memang terlibat aktif dalam penanggulangan virus corona di Indonesia.

Menurut Lingling Agustin, Bendahara Indonesian Olympian Association (IOA) yang juga kolega almarhum, Lukcy diketahui nekad menjadi relawan COVID-19 Kantor Staf Presiden (KSP).

Bahkan, dia terjun langsung memasok Alat Pelindung Diri (APD) untuk tenaga medis ke berbagai Rumah Sakit di Jakarta. Karena sering mengantarkan APD inilah, diduga jadi penyebab Lucky terinfeksi virus corona.

Namun menurut Lingling, gejala awal yang dirasakan Lukman Niode sebelun dinyatakan positif hanya sakit perut akibat maag.

"Pembelajaran penting dari kasus ini Lucky terpapar COVID-19 karena bolak-balik ke Rumah Sakit. Jadi, bukan karena aslinya dia sakit," kata Lingling melalui rilis yang diterima Bola.com.

"Dan, ciri-cirinya bukan seperti COVID-19. Bahkan dimulai dari sakit perut karena maag. Begitu diperiksa ternyata paru-parunya ada flek," tambahnya.

Sudah Melarang

Lukman Niode meninggal dunia akibat terinfeksi virus corona. (Istimewa)
Lukman Niode meninggal dunia akibat terinfeksi virus corona. (Istimewa)

Lebih lanjut, Lingling menceritakan, sebagai teman, dirinya sudah melarang Lukman Niode terlibat sebagai relawan untuk melawan virus corona.

"Saya sudah sempat melarang agar tidak terjun langsung memasok APD ke rumah sakit tetapi mas Lucky tetap saja nekad. Bahkan, dia bilang kalau saya ikut terjun langsung siapa yang mau," Lingling mengungkapkan.

Kepedulian Lucky terhadap wabah virus corona tidak perlu diragukan. Sebelum meninggal dunia akibat corona, Lucky sudah mempelopor lahirnya IOA Peduli COVID-19 dalam membantu penangangan virus ini pasca wabah menyerang Indonesia.

Disadur dari: Bola.com (penulis/editor, Hendry Wibowo, published 19/4/2020)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

1 komentar:

maria artika mengatakan...

NAMA SAYA: MRS MARIA ARTIKA
NEGARA: INDONESIA
KOTA: BATU MALANG JATIMMY
WHATSAPP: +62877-4316-8500
HIBAH PINJAMAN: Rp350.000.000,00
EMAIL SAYA: mariaartika27@gmail.com

Saya ingin memulai dengan berterima kasih kepada Tuhan atas anugerah kehidupan.
Nama saya MRS MARIA ARTIKA dan saya ingin berbagi cerita yang bagus tentang KARINA ROLAND LOAN COMPANY. Favorit, perusahaan yang mampu secara finansial membuat hidup saya berbalik.
Saya mengalami kesulitan keuangan untuk beberapa waktu dan saya harus meminjam dari teman-teman saya karena saya berharap dapat melunasinya setelah menerima pembayaran saya.
Dan ketika menghadapi hidup saya berubah menjadi yang terburuk, saya dipecat dari pekerjaan dan saya kehilangan ibu saya beberapa bulan kemudian. Setelah ibu saya dimakamkan, teman-teman saya mulai meminta uang mereka kembali.
Tetapi kompilasi saya mengira hidup saya sudah berakhir, saya sebenarnya berusaha untuk melarikan diri, sekarang TUHAN menggunakan teman dan tetangga saya Bu Rini anggraeni yang membantu saya untuk menghubungi IBU KARINA yang mengatakan bahwa teman dari Indonesaia menghubungkannya dengan IBU KARINA, jadi saya menceritakan kisah saya kepada ibu, dia meminta dokumen yang saya tunjukkan dan sebelum saya menyadarinya permintaan pinjaman saya sebesar Rp350.000.000,00, sebelumnya saya telah meminta tiga perusahaan pinjaman online yang lebih baik untuk tidak membutuhkan bantuan positif, tetapi IBU KARINA ROLAND melalui pinjamannya perusahaan, KARINA ROLAND LOAN COMPANY telah mengubah hidup saya dan saya telah memutuskan sebelumnya bahwa saya akan terus membagikan cerita ini sehingga warga negara saya dapat memanfaatkannya, berharap dapat meminjamkan pinjaman kepada orang yang terkena banjir. Proses persetujuan kredit saya telah selesai dan saya telah menerima surat persetujuan dari perusahaan yang menyetujui say yes harus memberikan bank saya. Saya menerima permintaan dari bank saya yang menyatakan bahwa rekening bank saya telah dikreditkan dengan jumlah pinjaman sebesar Rp350.000.000,00 yang saya minta. KARINA ROLAND LOAN COMPANY adalah satu-satunya pemberi pinjaman yang nyata dan tulus di seluruh dunia, jadi jangan ragu untuk menghubungi MOTHER KARINA di saluran ini. Anda dapat menghubungi perusahaan ini melalui atau email whatsapp: karinarolandloancompany@gmail.com, whatsapp +1585 708-3478, begitulah hidup saya berubah dan saya akan terus membagikan kabar baik agar semua orang dapat melihat dan menghubungi perusahaan baik yang mengubah hidup saya .
Anda juga dapat menghubungi saya jika Anda membutuhkan bantuan saya atau Anda ingin bertanya kepada saya tentang bagaimana saya mendapatkan pinjaman saya. Ini email saya: mariaartika27@gmail.com

PERUSAHAAN PINJAMAN ROLAND KARINA
HANYA WHATSAPP: +1585 708-3478
NAMA FACEBOOK: KARINA ELENA ROLAND
EMAIL: KARINAROLANDLOANCOMPANY@GMAIL.COM