Senin, 13 April 2020

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Jokowi Dorong Negara ASEAN Bersinergi Tangani Corona Covid-19

Posted: 13 Apr 2020 11:08 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengikuti KTT ASEAN Khusus Tentang Covid-19 secara virtual dari Istana Kepresidenan Bogor. Dalam kesempatan itu, dia mendorong negara-negara ASEAN untuk bersatu, bersinergi, dan berkolaborasi untuk melawan pandemi virus Corona atau Covid-19.

"Kita tidak punya pilihan, kecuali menang melawan virus ini. Bersatu, bersinergi dan berkolaborasi adalah jawabannya," kata Jokowi di Istana Bogor, Selasa (14/4/2020).

Jokowi menjelaskan, saat ini Corona sudah jadi musuh dunia. Dia juga mengatakan, ekonomi kawasan ASEAN diprediksi hanya akan tumbuh sekitar 1 persen di tahun ini.

Oleh sebab itu, Jokowi pun menyampaikan empat pandangannya terkait penanganan Covid-19 .

"Pertama, kita harus memutus mata rantai penyebaran virus di masing-masing negara kita, dan di kawasan ASEAN. Selain itu, kita juga harus memutus risiko penyebaran virus melewati perbatasan," kata Jokowi.

Jokowi pun mengusulkan kepada ASEAN agar dapat menyusun sebuah protokol untuk merespons adanya pandemi di perbatasan melalui joint contract tracing and outbreak investigation. Dengan pengawasan ketat, kata Jokowi, di perbatasan, maka akan memutus rantai penyebaran di kawasan.

"Kedua, kita harus mencegah hambatan lalu lintas barang. Di saat kita batasi pergerakan orang, pergerakan barang tidak boleh terhambat, utamanya bahan makanan pokok, obat-obatan dan alat kesehatan," jelas Jokowi.

Tidak hanya itu, Jokowi juga menegaskan ASEAN harus memiliki pengaturan bersama terkait lalu lintas perdagangan saat pandemi. Tentunya hal tersebut bisa menjadi rujukan untuk menghindari melemahnya ekonomi kawasan.

 

 

 

Ketiga dan Keempat

Presiden Joko Widodo merapihkan masker yang digunakannya saat meninjau Rumah Sakit Darurat Penanganan COVID-19 Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Senin (23/3/2020). Dalam kunjungannya Jokowi memastikan Rumah Sakit Darurat siap digunakan untuk menangani 3.000 pasien. (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/Pool)
Presiden Joko Widodo merapihkan masker yang digunakannya saat meninjau Rumah Sakit Darurat Penanganan COVID-19 Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Senin (23/3/2020). Dalam kunjungannya Jokowi memastikan Rumah Sakit Darurat siap digunakan untuk menangani 3.000 pasien. (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/Pool)

Ketiga yang disampaikan Jokowi adalah terkait kerja sama perlindungan warga ASEAN. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini menjelaskan, seluruh pihak harus memiliki komitmen melindungi warga ASEAN, termasuk para pekerja migran.

"Kita perlu tunjukkan agar kekeluargaan ASEAN berfungsi di tengah krisis ini agar rakyat kita merasakan langsung manfaat ASEAN. Saya juga apresiasi kerja sama baik Indonesia dengan Malaysia dan Singapura dalam perlindungan terhadap pekerja migran," jelas Jokowi.

Kemudian, terkait kolaborasi dan kerja sama dengan mitra ASEAN, termasuk ASEAN Plus Three yaitu kerja sama ASEAN dengan Jepang, Korea dan Tiongkok. Dia pun menyambut baik pembuatan ASEAN Covid-19 Response Fund untuk menghadapi situasi darurat seperti saat ini.

"Kita harus memfokuskan kerja sama pada perkuatan mekanisme kerja sama antara lain dengan Chiang Mai Initiative dan mekanisme lainnya," jelas Jokowi.

 

Reporter: Intan Umbari Prihatin

Sumber: Merdeka

 

 

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Basmi Covid-19, Samsung Boyong 3 Produk Anyar untuk Rumah Bersih dan Higienis

Posted: 13 Apr 2020 11:08 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Samsung Electronics Indonesia (SEIN) baru saja mengumumkan tiga produk baru untuk kebutuhan rumah tangga. Ketiganya meluncur untuk menghadirkan pengalaman rumah yang lebih bersih dan higienis.

Menurut Head of Home Appliances Business SEIN Michael Adisuhanto, kehadiran tiga produk anyar ini sekaligus mendukung anjuran pemerintah beraktivitas di rumah selama pandemi Covid-19 sekarang.

"Kami menghadirkan tiga produk ini untuk mendukung aktivitas di rumah agar lebih nyaman dan aman," tuturnya dalam sesi konferensi pers online, Selasa (14/4/2020).

Adapun tiga produk tersebut adalah Air Dresser, Air Purifier, dan Wind-Free Air Conditioner.

Ketiganya, menurut Michael, juga sudah dapat dioperasikan dengan aplikasi SmartThings dari Samsung. Dengan kata lain, pengguna dapat mengoperasikan ketiga produk itu langsung dari smartphone.

Untuk Air Dresser sendiri, produk ini terbilang kategori baru dari Samsung. Michael menuturkan perangkat ini berfungsi layaknya dry cleaning yang biasanya digunakan untuk membersihkan pakaian.

"Perangkat ini digunakan untuk merawat pakaian dengan menggunakan udara dan uap. Jadi, pakaian tidak hanya bersih dari tapi juga menghilangkan bau, tanpa merusak pakaian," tutur Michael menjelaskan.

Air Dresser ini dibekali dengan empat kemampuan, yakni jet air, jet steam, heat pump drying, dan deodorizing filter. Samsung membanderol perangkat ini dengan harga Rp 36.000.000.

Samsung Air Purifier dan Wind-Free Air Conditioner

Tampilan Samsung Air Purifier yang baru diperkenalkan di Indonesia (sumber: Samsung)
Tampilan Samsung Air Purifier yang baru diperkenalkan di Indonesia (sumber: Samsung)

Sementara untuk air purifier, Michael mengatakan perangkat anyar ini mampu melakukan tiga langkah penyaringan, termasuk menghilangkan 99,7 persen debu berukuran 0,3 mikron dan gas berbahaya.

"Air purifier ini dapat menjamin rumah pengguna besar dari debu dan kotoron, termasuk polusi yang mungkin berasal dari dalam rumah, seperti aroma masakan, asap rokok, maupun debu-debu halus," ujarnya menjelaskan.

Selain itu, produk ini dilengkapi mampu mendistribusikan udara bersih ke tiga arah berbeda, sehingga mampu membersihkan udara dengan lebih cepat dan mencakup area lebih luas.

"Perangkat ini juga dibekali dengan indikator warna untuk memantau kualitas udara dalam ruangan lebih cepat dan mudah," tutur Michael.

Indikator warna itu akan menunjukkan kualitas udara di ruangan, mulai bersih hingga sangat kotor.

Harga

Tampilan Samsung Wind-Free AC yang kini hadir untuk pengguna di Indonesia (sumber: Samsung)
Tampilan Samsung Wind-Free AC yang kini hadir untuk pengguna di Indonesia (sumber: Samsung)

Lalu untuk Wind-Free Air Conditioner, Samsung menghadirkan pendingin ruangan yang tidak mengeluarkan angin dingin berupa semburan, melainkan melalui 23 ribu lubang mikro yang ada di bodinya.

Berbekal lubang mikro tersebut, aliran udara yang dikeluarkan AC ini mampu menjangkau area secara lebih merata. Tidak hanya itu, angin yang dikeluarkan pun lebih nyaman ketimbang berupa semburan seperti pada AC umumnya.

AC ini juga dibekali Filter Tri Care untuk menjaga kualitas udara. Berbekal filter tersebut, AC ini mampu mengekstraksi partikel debu besar, menangkap debu halus ditambah menghilangkan virus, bakteri, maupun alergen.

Adapun harga untuk Air Purifier Samsung ini berkisar dari Rp 2.549.000 hingga Rp 4.199.000. Sementara Wind-Free AC dibanderol dengan harga mulai Rp 6.799.000 hingga Rp 10.699.000 tergantung kapasitas PK.

(Dam/Isk)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pendaftaran Kartu Pra Kerja Dibuka, Tembus 1 Juta hingga Sekali Seumur Hidup

Posted: 13 Apr 2020 11:05 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah telah resmi membuka pendaftaran gelombang pertama program Kartu Pra Kerja secara online pukul 19.00 WIB, Sabtu, 11 April 2020.

Rencananya, pemerintah menyetujui 164 ribu peserta pada gelombang pertama pendaftaran yang akan berlangsung hingga pukul 16.00 WIB, 16 April 2020.

Menurut Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, antusiasme para pekerja dan masyarakat yang ingin mendaftar program Kartu Pra Kerja cukup tinggi.

Hal tersebut, kata dia, dibuktikan sejak dirilis pada 20 Maret 2020 lalu, website resmi www.prakerja.go.id telah dikunjungi 2,4 juta unique visitors hingga Minggu, 12 April 2020.

"Kami melihat antusiasme ini sebagai refleksi dari ekspektasi publik yang sangat tinggi terhadap program Kartu Pra Kerja," kata Airlangga melalui keterangan resminya, Senin, 13 April 2020.

Meski begitu, Airlangga menegaskan, Kartu Pra Kerja memiliki sasaran, misalnya saja adalah para pekerja dan pencari kerja.

Berikut 4 hal terkini usai pendaftaran Kartu Pra Kerja dibuka pada Sabtu, 11 April 2020:

 

Tembus 1 Juta Pendaftar

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah saat Rakor program Kartu Prakerja melalui teleconference dengan para Kadisnaker se-Indonesia di kantor Kemnaker, Jakarta, Rabu (1/4/2020).
Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah saat Rakor program Kartu Prakerja melalui teleconference dengan para Kadisnaker se-Indonesia di kantor Kemnaker, Jakarta, Rabu (1/4/2020).

Berdasarkan catatan hingga Minggu, 12 April 2020 atau 21 jam setelah pendaftaran dibuka, data mencatat jumlah yang melakukan registrasi Kartu Pra Kerja sebanyak 1.432.133.

Dari jumlah tersebut, yang sudah melakukan verifikasi email sebanyak 1.063.028 atau 73,85 persen.

Kemudian yang sudah melalui verifikasi NIK sebanyak 624.090 atau 43,65 persen dan yang sudah mengambil program pelatihan atau Join Batch sebanyak 77.834 atau 5,43 persen.

"Dari total yang telah registrasi sebanyak 1,4 juta itu, pernah dalam 1 menit, pendaftar Kartu Pra Kerja mencapai 80 ribu orang pada saat yang bersamaan, sehingga kapasitas server akhirnya ditingkatkan," papar Airlangga.

Meski begitu, beberapa hal teknis masih menjadi catatan dan terus mengalami perbaikan, seperti verifikasi email, unggah foto, kapasitas server dari Kementerian terkait untuk melayani request API dari server prakerja, hingga penyediaan fasilitas Call Center.

"Karena antusiasme pendaftar program Kartu Pra Kerja yang sangat tinggi dan ini program baru yang melibatkan digital platform secara end to end, maka dengan segala kerendahan hati, kami berharap masyarakat bisa memaklumi atas segala kekurangan yang ada pada saat awal pembukaan pendaftaran ini," terang dia.

 

Sasaran Kartu Pra Kerja

Direktur Layanan dan Jaringan BNI Adi Sulistyowati (kiri) dan Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja Denni Purbasari (kanan) menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) terkait Program Kartu Pra Kerja di Jakarta,  Maret 2020 lalu. (Foto:Dok.BNI)
Direktur Layanan dan Jaringan BNI Adi Sulistyowati (kiri) dan Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja Denni Purbasari (kanan) menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) terkait Program Kartu Pra Kerja di Jakarta, Maret 2020 lalu. (Foto:Dok.BNI)

Airlangga menjelaskan, sasaran program Kartu Pra Kerja ini adalah para pekerja, pencari kerja, dan Pelaku Usaha Mikro dan Kecil (UMK) yang terdampak oleh pandemi Corona Covid-19.

Pemerintah melakukan pendataan melalui Kementerian/Lembaga (K/L) dan Pemerintah Daerah (Pemda), terutama melalui dinas-dinas Ketenagakerjaan, Pariwisata, Koperasi dan UKM, Perindag dan juga pada sektor-sektor yang terdampak oleh pengurangan mobilitas masyarakat seperti transportasi dan ritel.

"Pendataan yang telah dilakukan bukan merupakan pendaftaran. Pendaftaran hanya bisa dilakukan melalui website resmi Prakerja. Saya menghimbau masyarakat yang telah melaporkan ke K/L dan dinas-dinas, agar tetap melakukan pendaftaran di situs prakerja," kata Airlangga.

Verifikasi data calon peserta program dilakukan melalui pengecekan dengan database kependudukan (Dukcapil) di Kemendagri, Data Pokok Kependidikan (Dapodik) di Kemendikbud dan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) di Kementerian Sosial.

Hal tersebut guna memastikan bahwa peserta Kartu Pra Kerja sesuai persyaratan, yaitu berusia di atas 18 tahun, tidak sedang sekolah/kuliah, dan untuk mendahulukan masyarakat yang belum menerima berbagai bantuan sosial dari Pemerintah supaya bantuan lebih merata.

"Prioritas atau fokus program Kartu Prakerja adalah Pekerja yang dirumahkan dan yang terkena PHK, serta pelaku usaha mikro dan kecil yang kehilangan sumber pekerjaan. Menteri Ketenagakerjaan yang melakukan pendataan para Pekerja tersebut," ucap dia.

 

Verifikasi Kartu Pra Kerja

Bukan Gaji Pengangguran, Ini Fungsi Kartu Pra Kerja
Bukan Gaji Pengangguran, Ini Fungsi Kartu Pra Kerja

Direktur Komunikasi, Kemitraan dan Pengembangan Ekosistem Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja Panji W Ruky menyebut, seluruh Kementerian Lembaga atau K/L bisa melakukan pendataan dan mengusulkan masyarakat yang terdampak corona ikut program kartu prakerja. Sedangkan untuk pendaftarannya tetap harus melalui situs resmi prakerja.

"Yang dilakukan KL adalah pendataan. Sedangkan pendaftaran hanya di situs resmi prakerja. Jadi, setelah menerima usulan dari KL, kami nanti lakukan verifikasi," kata Panji.

Dia menjelaskan, setelah K/L mengusulkan beberapa masyarakat yang dianggap berhak untuk mengikuti program Kartu Pra Kerja, proses selanjutnya adalah verifikasi yang dilakukan oleh Project Management Office (PMO).

Setelah proses verifikasi dilakukan PMO, kemudian diikuti oleh Kementerian Dalam Negeri untuk verifikasi NIK.

Kementerian Sosial juga akan melakukan pendataan untuk penerima bansos serta Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan akan memverifikasi status sekolah dan kuliah.

 

Sekali Seumur Hidup

Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas menggelar rapat virtual dengan kepala desa dan camat se-Banyuwangi.
Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas menggelar rapat virtual dengan kepala desa dan camat se-Banyuwangi.

Direktur Eksekutif Program Kartu Pra Kerja Denni Puspa Purbasari menegaskan, insentif yang diberikan pemerintah kepada masyarakat penerima program jam Kartu Pra Kerja hanya bersifat satu kali saja.

Artinya, kata Denni Puspa, masyarakat yang sudah mendapatkan pelatihan dan mendapatkan bekal insentif tidak diperbolehkan untuk ikut kembali.

"Jadi Rp 3,5 juta itu per orang dan perlu saya sampaikan di sini, benefit ini tidak berulang, artinya orang yang sudah ambil tahun depan tidak bisa mendaftar, agar memberikan kesempatan kepada orang lain, bisa bergiliran untuk mengambil pelatihan," ucap Denni Puspa.

Dia menjelaskan, insentif sebesar Rp 3,5 juta per orang itu terdiri dari bantuan biaya pelatihan dengan nilai Rp 1 juta.

Nantinya, lanjut Denni Puspa, masyarakat bisa membeli pelatihan apapun yang diinginkan, misalnya tentang bagaimana mengelola utang, mendapatkan kredit, serta bagaimana berbisnis menjual online dan lain-lain.

"Kalau misalnya pelatihan yang harganya 200 ribu maka teman-teman bisa mendapatkan pelatihan yang lain, tapi untuk menyelesaikan maka selesaikan yang pertama dulu," ucapnya.

Kedua adalah insentif pasca pelatihan. Masyarakat akan mendapatkan sertifikat secara elektronik dari lembaga pelatihan.

Pihaknya secara intens akan mengisi ulasan atau rating karena PMO belajar dari para pengguna supaya lebih bagus dan sesuai masyarakat.

"Ketika sudah mulai maka diaktifkan pembayaran insentif kepada teman-teman akan berbentuk uang itu Rp 600 ribu per bulan diberikan selama 4 bulan, apakah ke OVO, Gopay, Linkaja, atau rekening bank. Sedangkan sisanya, Rp 150 ribu itu adalah insentif pasca survei masukan terhadap program prakerja," tandas Denni Puspa.

 

Reporter: Siti Nur Azzura

Sumber: Merdeka

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Cosplay 'Low Budget' Jadi Hewan Ini Bikin Ketawa Geli

Posted: 13 Apr 2020 11:05 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kelakuan orang terkadang memang kelewat kreatif bahkan berujung konyol. Banyak hal bisa dijadikan sebagai bahan guyonan atau candaan. Termasuk dalam menirukan sesuatu baik tokoh atau karakter yang disebut dengan cosplay.

Ada banyak orang yang hobi memakai cosplay karakter idola mereka. Untuk melakukan cosplay tentunya kamu perlu membeli kostum yang sama agar sesuai dengan karakter tersebut. Tidak lupa riasan agar cosplay nampak nyata.

Namun berbeda dengan tingkah laku orang di bawah ini. Alih-alih karakter animasi, ia meniru sesuatu yang tidak kamu bayangkan. Pasalnya, pria asal Thailand bernama Anucha Saengchart ini cosplay sebagai hewan loh.

Hanya menggunakan benda seadanya, pria yang akrab disapa Cha ini sukses cosplay jadi hewan. Penasaran bagaimana tingkah laku cosplay nyelenehnya? Berikut Liputan6.com ulas potret orang cosplay jadi hewan dengan barang seadanya yang bikin ketawa geli, Selasa (14/2/2020).

1. Kira-kira butuh berapa jeruk tuh buat jadi golden fish? Totalitas tanpa batas, kulit jeruk pun dipakai.

Cosplay 'Low Budget' Jadi Hewan (Sumber: Instagram//lowcostcosplayth)
Cosplay 'Low Budget' Jadi Hewan (Sumber: Instagram//lowcostcosplayth)

2. Cukup pakai hanger sama daleman, bisa langsung jadi kelabang nih.

Cosplay 'Low Budget' Jadi Hewan (Sumber: Instagram//lowcostcosplayth)
Cosplay 'Low Budget' Jadi Hewan (Sumber: Instagram//lowcostcosplayth)

3. Tinggal digoreng aja sudah jadi ayam goreng nih.

Cosplay 'Low Budget' Jadi Hewan (Sumber: Instagram//lowcostcosplayth)
Cosplay 'Low Budget' Jadi Hewan (Sumber: Instagram//lowcostcosplayth)

4. Daripada lakbannya terbuang sia-sia, mending cosplay jadi cicak kayak gini aja deh.

Cosplay 'Low Budget' Jadi Hewan (Sumber: Instagram//lowcostcosplayth)
Cosplay 'Low Budget' Jadi Hewan (Sumber: Instagram//lowcostcosplayth)

5. Gimana, udah mirip belum nih sama kanguru?

Cosplay 'Low Budget' Jadi Hewan (Sumber: Instagram//lowcostcosplayth)
Cosplay 'Low Budget' Jadi Hewan (Sumber: Instagram//lowcostcosplayth)

6. Bahkan, si kucing juga diajak cosplay jadi burung hantu nih.

Cosplay 'Low Budget' Jadi Hewan (Sumber: Instagram//lowcostcosplayth)
Cosplay 'Low Budget' Jadi Hewan (Sumber: Instagram//lowcostcosplayth)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pertamina Kasih Diskon 50 Persen untuk Ojek Online, Simak Syaratnya

Posted: 13 Apr 2020 11:04 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) , Basuki Tjahja Purnama atau Ahok secara resmi mengumumkan diskon atau promo cashback 50 persen untuk pengemudi ojek online (Ojol).

Promo ini berlaku untuk pembelian BBM Non-Subsidi, seperti Pertalite, Pertamax dan Pertamax Turbo. Diskon bisa didapatkan apabila pengemudi ojol membeli BBM di SPBU menggunakan aplikasi MyPertamina.

Melalui Twitter resminya, Ahok menjelaskan, maksimal cashback yang bisa didapat yakni Rp15.000. Hanya diberikan untuk 10.000 ojol, promo ini berlaku mulai 14 April hingga 12 Juli 2020.

"Unt sobat rider ojek online, dapatkan cashback 50% maksimal Rp 15.000 bagi 10.000 pengendara ojek online perhari, unt pembelian Pertalite, Pertamax dan Pertamax Turbo dgn aplikasi MyPertamina. Promo berlaku pada periode 14 April-12 Juli 2020," tulis Ahok.

Selain cashback, pengemudi ojol juga berhak mendapatkan kupon undian program BBM 2020 dengan berbagai hadiah menarik, seperti mobil Porsche Boxster dan emas batangan.

Cara Mendapatkan Diskon

Adapun cara untuk mendapatkan kupon ini yaitu sebagai berikut:

1. Unduh (download) aplikasi MyPertamina dan aktifkan fitur LinkAja

2. Lakukan pembelian BBM non-subsidi dengan pembayaran non-tunai LinkAja dari aplikasi MyPertamina

3. Buat screenshot pada user profile mitra ojek online, lalu unggah (upload) ke MyPertamina

4. Unggah screenshot bukti pembayaran BBM dengan LinkAja dan masukkan Reference Number.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

WHO: Sekitar 70 Vaksin Corona COVID-19 Dalam Tahap Pengembangan

Posted: 13 Apr 2020 11:02 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta- Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan bahwa ada setidaknya 70 vaksin untuk Virus Corona COVID-19 yang sedang dalam pengembangan saat ini. 

Tiga di antara vaksin tersebut pun dikatakan sedang dalam uji klinis. 

Daftar upaya vaksin terbaru diterbitkan oleh WHO pada 11 April, yang memperlihatkan sejumlah besar perusahaan yang ikut berusaha membuat penyuntikan vaksin Virus Corona baru menjadi nyata.

Pada biasanya, pengembangan vaksin merupakan proses yang membutuhkan banyak waktu, tidak mudah, dan akan mengeluarkan banyak dana serta pengujian bertahun-tahun untuk menentukan apakah vaksin itu aman dan efektif.

Dengan situasi yang cukup buruk saat ini, para pembuat obat dan pejabat kesehatan dikatakan telah berharap untuk secara signifikan mengurangi durasi pengembangan vaksin. 

Uji coba pada manusia di tahap dua untuk vaksin eksperimental dilaporkan telah dikerjakan oleh perusahaan biotek China, CanSino. Sementara pengujian pada manusia telah dimulai oleh dua perusahaan bioteknologi yang berbasis di Amerika Serikat, yaitu Inovio Pharmaceuticals dan Moderna. 

Pengembangan vaksin juga dilaporkan sedang dikejar oleh perusahaan besar seperti Johnson & Johnson dan Sanofi. 

Amerika Serikat dikatakan masih setidaknya 12 hingga 18 bulan lagi untuk memunculkan vaksin Corona COVID-19, menurut Direktur Institut Nasional Alergi dan Penyakit Menular AS, Anthony Fauci.

Beberapa ahli juga dikatakan sudah memberikan peringatan bahwa bahkan mencoba mencapai tenggat waktu itu adalah rencana berisiko yang bisa menjadi bumerang, demikian seperti dikutip dari Science Alert, Selasa, (14/4/2020).

Prosedur yang Harus Diperhatikan

Petugas medis yang bekerja di Rumah Sakit Palang Merah di Wuhan,, China pada 28 Februari 2020. Virus Corona yang bermula di China tengah pada Desember 2019 kini menyebar secara global di mana lima negara terdampak paling besar, yakni Cina daratan, Korea Selatan, Iran, Italia dan Jepang (STR/AFP)
Petugas medis yang bekerja di Rumah Sakit Palang Merah di Wuhan,, China pada 28 Februari 2020. Virus Corona yang bermula di China tengah pada Desember 2019 kini menyebar secara global di mana lima negara terdampak paling besar, yakni Cina daratan, Korea Selatan, Iran, Italia dan Jepang (STR/AFP)

Pengujian vaksin baru pada umumnya harus diuji di labolatorium terlebih dahulu, kemudian pada hewan, dan kemudian di antara sekelompok kecil orang untuk keselamatan sebelum akhirnya diuji dalam kelompok yang lebih besar, untuk melihat apakah mereka dapat mencegah penyakit.

Tetapi yang menjadi kekhawatiran dari para ahli adalah jika melewati salah satu dari langkah-langkah itu, untuk mendapatkan risiko yang disetujui vaksin yang mengarah ke "peningkatan imun," di mana vaksin sebenarnya dapat melemahkan respons seseorang terhadap virus.

Peter Hotez, Dekan dari National School of Tropical Medicine di Baylor College of Medicine, mengatakan kepada Reuters, "Cara Anda mengurangi risiko itu adalah pertama-tama Anda menunjukkan bahwa itu tidak terjadi pada hewan laboratorium."

Namun laporan dari Stat News mengatakan bahwa dalam ketergesaan untuk menemukan vaksin Virus Corona COVID-19, beberapa pembuat obat melewatkan percobaan pada hewan. 

Peter Hotez menyampaikan, "Saya mengerti pentingnya mempercepat batas waktu untuk vaksin secara umum, tetapi dari semua yang saya tahu, bukanlah vaksin yang digunakan untuk melakukannya."

Saksikan Video Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Penyelamatan Harimau Corina di Tengah Ancaman Pandemi Corona Covid-19

Posted: 13 Apr 2020 11:01 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pandemi corona Covid-19 tak menghentikan gerak para penebar jerat. Yang jadi korban kali ini adalah seekor harimau betina bernama Corina yang sedang berkeliaran di kawasan Teluk Meranti, Kabupaten Pelalawan, Riau. 

Laporan harimau terjebak jerat di kaki kanan depannya didapat tim BBKSDA Riau dari manajemen PT. RAPP. Tim penyelamat berkejaran dengan waktu agar kondisi kesehatan kucing besar itu tak semakin memburuk. Pasalnya, hewan yang terluka karena jerat tidak selalu bisa disembuhkan.

Tak jarang kaki harimau harus diamputasi karena lukanya sudah parah dan sulit disembuhkan. Bila itu terjadi, harimau akan kesulitan bertahan di alam liar dan jelas semakin mengurangi populasi mamalia yang kini jumlahnya diyakini tidak lebih dari 600 ekor berdasarkan data Population Viability Analysis (PVA).

Tim penyelamat harus menempuh perjalanan ke hutan dalam keterbatasan di tengah pandemi corona COVID-19. Corina akhirnya berhasil diselamatkan. Hewan berusia antara 3--5 tahun itu lalu dibawa ke Pusat Rehabilitasi Harimau Sumatera Dharmasraya (PRHSD) Sumatera Barat setelah berkoordinasi dengan BKSDA Sumatera Barat.

Setelah 19 jam perjalanan, harimau Corina sampai di PRHSD dan segera dirawat intensif lantaran luka jerat yang dideritanya sangat serius. Direktur Konservasi Keanekaragaman Hayati Indra Exploitasia memperkirakan Corina diperkirakan terjerat 2--3 hari sebelum diselamatkan. Jerat itu menempel sampai ke tulang kakinya.

"Semua otot sudah rusak tetapi masih beruntung tendonnya masih baik sehingga masih ada peluang untuk sembuh dengan catatan proses penyembuhannya baik dan tidak terjadi infeksi sekunder," katanya, dalam keterangan tertulis yang diterima Liputan6.com, Senin, 13 April 2020.

Kondisi Corina

Harimau Monang. (dok. Biro Humas KLHK/Dinny Mutiah)
Harimau Monang. (dok. Biro Humas KLHK/Dinny Mutiah)

Setelah beberapa hari dirawat, kondisi harimau Corina terbilang membaik. Berdasarkan laporan tim medis PRHSD, drh. Saruedi Simamora, nafsu makan Corina baik. Ia juga aktif di dalam kandang rawat dan sering terpantau berendam di dalam bak air yang disiapkan.

"Progres kesembuhan luka jerat cukup bagus dengan memberikan perawatan dan pengobatan yang intensif, serta disiapkan lampu penghangat dekat tempat tidur Corina dan penutup kandang untuk mengurangi cuaca dingin di areal PRHSD. Corina masih memiliki naluri alami yang ditunjukkan dengan seringnya Corina menjilati lukanya untuk dibersihkan," kata Saruedi.

Kini, tim berharap luka Corina bisa sembuh. Setelah melewati masa rehabilitasi dan habituasi, harimau betina itu bisa dilepasliarkan kembali ke alam liar.

Indra menambahkan harimau Sumatera yang sehat dan memenuhi syarat untuk dilepasliarkan, juga akan dilakukan pelepasliaran secepatnya setelah melalui masa rehabilitasi dan calon lokasi pelepasliaran ditentukan melalui kajian habitat.

Kajian habitat perlu dilakukan sebelum harimau dilepasliarkan ke alam, meliputi ketersedian satwa mangsa, dukungan ekologi, sumber air mencukupi dan aspek sosial ekonomi masyarakat sekitar serta tentunya endemisitas Habitat Harimau Sumatera.

Dalam kurun dua tahun terakhir KLHK bersama Pusat Rehabilitasi Harimau Sumatera Dharmasraya - Yayasan ARSARI Djojohadikusumo (PR-HSD Yayasan ARSARI) dan para pihak sudah berhasil melepasliarkan harimau Bonita, Atan Bintang, dan Bujang Ribut. 

Dalam upaya penanggulangan konflik satwa liar, KLHK telah membentuk 18 Wildlife Rescue Unit (WRU) di UPT Ditjen KSDAE. Pembentukan WRU bertujuan untuk respons cepat penanganan langsung satwa yang terlibat konflik dengan manusia, penyelamatan, translokasi dan proses mengembalikan satwa korban konflik kembali ke habitatnya.

"Harapan kita semua di tengah situasi pandemi Covid-19, kita perlu lebih mawas diri dan waspada dalam menjaga keseimbangan ekosistem. Bahwa satwa liar memiliki peran penting dalam relung ekologi, oleh karenanya kita perlu menjaga dan melestarikan alam beserta isinya. Konservasi Harimau Sumatera harus diupayakan semaksimal mungkin demi kelestarian salah satu satwa kebanggaan Indonesia ini," jelas Indra.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Daftar Sosok Sepak Bola yang Terjangkit Virus Corona Covid-19: Kabar Baik dari Dalglish

Posted: 13 Apr 2020 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Penyebaran virus Corona covid-19 belum bisa dihentikan. Virus yang berasal dari Wuhan ini juga menyerang beberapa insan sepak bola.

Amerika Serikat (AS) saat ini menjadi negara dengan jumlah kasus positif dan meninggal dunia terbanyak di dunia. Amerika Serikat sudah jauh mengalahkan Tiongkok.

Total ada lebih dari 586.748 orang terjangkit virus corona covid-19 di Amerika Serikat. Korban jiwa di negeri Paman Sam sudah mencapai 23.618 orang.

Virus Corona covid-19 tidak pandang mulu memilih korbannya. Mulai dari pejabat hingga pemain sepak bola dapat terjangkit virus Corona Covid-19.

Salah satunya adalah legenda Liverpool, Kenny Dalglish. Namun setelah empat hari dirawat di RS, Dalglish sudah boleh keluar dan menjalani isolasi mandiri di rumah.

Berikut daftar terkini figur sepak bola yang terjangkit virus Corona covid-19:

 

Liga Italia

Ilustrasi Logo Serie A. (AFP/Marco Bertorello)
Ilustrasi Logo Serie A. (AFP/Marco Bertorello)

Daniele Rugani (Juventus)

Blaise Matuidi (Juventus)

Paulo Dybala (Juventus)

Manolo Gabbiadini (Sampdoria)

Omar Colley (Sampdoria)

Albin Ekdal (Sampdoria)

Antonino La Gumina (Sampdoria)

Morten Thorsby (Sampdoria)

Fabio DePaoli (Sampdoria)

Bartosz Bereszynski (Sampdoria)

Germán Pezzella (Fiorentina)

Patrick Cutrone (Fiorentina)

Dusan Vlahovic (Fiorentina)

Mattia Zaccagni (Verona)

Marco Sportiello (Atalanta)

Liga Inggris dan Jerman

Bundesliga:

Timo Hübers (Hannover)

James Horn (Hannover)

Premier League:

Mikel Arteta (Arsenal, manajer)

Callum Hudson Odoi (Chelsea)

Pemain Brighton And Hove Albion (tak disebutkan identitasnya)

Kenny Dalglish (Legenda Liverpool)

Norman Hunter (Legenda Leeds United)

Liga Lainnya

La Liga:

Ezequiel Garay (Valencia)

Eliaquim Mangala (Valencia)

Jose Gaya (Valencia)

Jonathas de Jesus (Elche)

Wu Lei (Espanyol)

Lorenzo Sanz (Eks Presiden Real Madrid/Meninggal Dunia)

Fernando Martin (Eks Presiden Real Madrid)

Anonim (Girona)

Rustu Recber (Eks Barcelona)

Toni Dovale (Eks Celta Vigo)

Jordi Cardoner (Wakil Presiden Barcelona)

Ramon Canal (Direktur Pelayanan Medis Barcelona)

Josep Gutierrez (Dokter tim Barcelona)

Liga Tiongkok:

Marouane Fellaini (Shandong Luneng)

Liga 1:

Wander Luiz (Persib Bandung)

League One:

James Bolton, Andy Cannon, Sean Raggett, Haji Mnoga (Portsmouth)

Liga Prancis

Pape Diouf (Eks Presiden Marseille, Meninggal dunia)

Bernard Gonzales (Dokter tim Stade de Reims, bunuh diri)

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Fairuz A Rafiq Ucap Syukur atas Vonis Penjara untuk Trio Ikan Asin

Posted: 13 Apr 2020 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kasus vlog "ikan asin" yang menyeret mantan suami Fairuz A Rafiq, Galih Ginanjar, bersama dengan Pablo Benua dan Rey Utami akhirnya mencapai babak akhir. Majelis hakim telah memutus vonis bersalah kepada ketiga orang tersebut.

Mantan suami Fairuz A Rafiq mendapat hukuman paling berat yaitu 2 tahun 4 bulan. Sementara Rey Utami dan Pablo Benua masing-masing mendapat hukuman 1 tahun 4 bulan dan 1 tahun 8 bulan.

Mengetahui kabar tersebut, Fairuz A Rafiq bereaksi. Ia menyampaikan rasa syukurnya melalui unggahan di Instagram pada Senin (13/4/2020).

"Kebohongan bisa menutupi kebenaran,tapi tidak menghilangkannya..hanya masalah waktu hingga kebenaran TERUNGKAP.. AllahuAkbar.. Trimakasih ya Allah," tulis Fairuz A Rafiq.

Hasil Sidang Putusan

Fairuz A Rafiq - Sonny Septian (Sumber: Instagram/fairuzarafiq)
Fairuz A Rafiq - Sonny Septian (Sumber: Instagram/fairuzarafiq)

Dalam unggahannya itu, Fairuz A Rafiq menunjukkan sebuah potongan berita tentang hasil sidang putusan Galih Ginanjar, Pablo Benua dan Rey Utami. Tak hanya itu saja, Fairuz juga menyampaikan rasa terima kasih kepada para penggemarnya.

Terima Kasih

Fairuz A Rafiq dan Sonny Septian. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Fairuz A Rafiq dan Sonny Septian. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Ucapan terima kasih itu ditujukan Fairuz A Rafiq untuk semua pihak yang selama ini mendukung dan mengawalnya dalam kasus ini.

"Untuk semuanya trimakasih untuk semangatnya dan doanya...mungkin saya ga bs bales semua satu persatu tapi kebaikan kalian semua akan di balas Allah swt dgn seribu kebaikan..aamiin ya rabb...trimakasih udh menemani saya dgn doa dan supportnya selama berbulan2...," tulis Fairuz A Rafiq dalam kolom komentar.

 

Respons

Memang, jika melihat komentar-komentar yang ada di unggahan tersebut, hampir semua warganet memberikan ucapan selamat dan syukur untuk Fairuz A Rafiq.

"Kesabaranmu dan sonny,dibayar Mahal dan luar biasa sama Allah 😘 @sonnyseptian," tulis @fadiaarafiq.

"Alhamdulillah ya kak. Semoga allah selalu melindungi keluarga kalian aamiin," timpal @nadyaaleesha.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Serikat Pekerja: Corona Tak Bisa Jadi Alasan Perusahaan Mangkir Bayar THR

Posted: 13 Apr 2020 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Wabah virus corona membuat dunia usaha bergejolak. Para pengusaha mulai mengeluhkan kewajibannya membayar tunjangan hari raya (THR). Mereka keberatan jika dalam kondisi pelemahan ekonomi saat tetap membayarkan THR pekerja bulan depan. Alasannya perusahaan mengalami penurunan pendapatan.

Sekjen Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Riden Hatam Aziz mengatakan dana pembayaran THR biasanya sudah dianggarkan satu tahun sebelum dibayarkan. Dana tersebut masuk dalam cost produksi yang dibuat secara tahunan.

"Akuntansi keuangan manajemen itu sudah disiapkan satu tahun berjalan. Bicara lebaran (tahun) ini kan sudah dihitung pasca lebaran tahun 2019," kata Riden saat dihubungi merdeka.com, Jakarta (14/4).

Sementara, lanjut Riden wabah Covid-19 mulai mengganggu sektor ekonomi sejak pertengahan bulan Maret. Sehingga menurutnya, perusahaan tetap bisa membayarkan kewajibannya membayar THR karyawan tahun ini.

Apalagi, banyak pabrik yang masih beroperasi di tengah wabah ini. Memang, laporan yang diterima Riden banyak perusahaan textile yang tidak beroperasi karena tidak ada bahan baku. Namun hal itu bukan berarti mengeneralisir keadaan dan menjadikan alasan pengusaha tidak bisa membayarkan THR bulan depan.

"Kita komplain itu karena digeneralisir, artinya memanfaatkan situasi karena tidak sedikit perusahaan yang berjalan normal," kata Riden.

Walaupun terjadi penurunan pendapatan, dia meminta perusahaan bisa beradaptasi dengan keadaan. Mempekerjakan buruh hanya 50 persen. Sehingga dana operasional perusahaan pun ikut berkurang. Lalu dana lebih tersebut bisa dialokasikan untuk upah karyawan.

"Jadi tentang hak-hak normatif kerja, upah dan THR jangan dihilangkan," kata dia.

Apalagi dia melanjutkan, pemerintah telah memberikan berbagai stimulus kepada para pengusaha. Dari rapat bersama Kementerian Ketenagakerjaan Riden mendapatkan informasi pemerintah menggelontorkan dana senilai Rp 504 triliun. Sebanyak 60 persen dari dana tersebut diperuntukkan bagi pengusaha.

 

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

Kemudahan Regulasi

Ilustrasi uang. (via: istimewa)
Ilustrasi uang. (via: istimewa)

Selain itu, pemerintah juga memberikan berbagai kemudahan dari sisi regulasi. Misalnya insentif pajak dan kemudahan izin impor. Kementerian Perindustrian pun tetap menerbitkan izin operasional sepanjang perusahaan menjalankan SOP yang telah ditetapkan Kementerian Kesehatan.

"Lagi-lagi pengusaha sebenarnya banyak yang diuntungkan. kami berpendapat hampir demikian (memanfaatkan situasi)," kata Riden.

Diskusi hal ini pun sudah dibahas dalam pertemuan triparti, yakni pertemuan antara pengusaha, serikat pekerja dan pemerintah. Dari hasil pertemuan tersebut pengusaha yang diwakili Apindo memberikan tiga alternatif.

Pertama, Apindo meminta perusahaan yang masih beraktivitas normal (tidak terdampak) tetap membayarkan kewajibannya kepada pekerja. Kedua, jika perusahaan terdampak wabah maka THR tetap dibayarkan dengan cara dicicil. Misalnya 50 persen THR dibayarkan pada bulan Mei dan sisanya dibayarkan pada bulan berikutnya. Ketiga, pembayaran THR ditunda hingga masa pandemi ini berakhir.

Hingga kini masih belum ada keputusan terkait pemberian THR kepada karyawan. Namun, Riden mengatakan pihaknya akan membuat tim monitor terkait hal ini. Tim ini akan bekerja mulai pekan pertama bulan ramadan.

"Makanya kami mulai minggu pertama bulan puasa membentuk tim monitoring terkatt pembayaran THR kepada karyawan," kata Riden mengakhiri.

Reporter: Anisyah Al Faqir

Sumber: Merdeka.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kisah Harimau Corina Mencoba Bertahan di Tengah Corona

Posted: 13 Apr 2020 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Pekanbaru - Di tengah pandemi virus corona (Covid-19) yang melanda berbagai daerah di Indonesia, masih ada saja orang yang sempat-sempatnya memasang jerat harimau. Akibatnya, harimau sumatra bernama Corina terkena jerat dan luka parah di bagian kakinya. Beruntung Corina mendapat perawatan intensif dari Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau, hingga kondisinya berangsur membaik.

"Per tanggal 13 April 2020, progres kesembuhan luka Corina sangat bagus, nafsu makan juga cukup bagus pakan selalu habis," kata Kepala BBKSDA Riau, Suharyono, dikutip Antara Selasa (14/4/2020).

Kini Corina masih berada di Pusat Rehabilitasi Harimau Sumatra Dharmasrayadi (PR-HSD) Sumatera Barat, tempat satwa liar tersebut menjalani perawatan.

Tim BBKSDA Riau mengevakuasi harimau sumatra liar yang terjerat itu dari kawasan hutan tanaman industri milik perusahaan di Kabupaten Pelalawan pada 29 Maret 2020. Harimau betina tersebut dinamai Corina, karena terjerat saat dunia sedang sibuk menanggulangi wabah akibat virus corona.

Meski kondisi terkini Corina terlihat makin membaik, namun Suharyono mengatakan dua hari belakangan satwa belang itu mengalami gejala flu, ini terlihat dari adanya cairan bening dari hidung.

"Corina sepertinya masih butuh waktu untuk beradaptasi dengan lingkungan site PR-HSD. Kondisi cuaca di area sekitar sangat cepat berubah-ubah dan hampir setiap hari turun hujan terlebih sore dan malam hari," katanya.

Untuk pemantauan kesehatan harimau yang terancam punah itu, maka mulai tanggal 3 April 2020 Corina telah dipindahkan ke kandang karantina untuk perawatan intensif 24 jam selama 14 hari ke depan. Kandang tersebut berukuran 6X12 meter dengan fasilitas bak air untuk berendam, batang kayu untuk bermain dan dipan untuk berbaring.

Di dalam kandang tersebut juga terdapat lampu penghangat untuk menghangatkan badan apabila Corina selesai berendam di bak mandinya. Kebersihan dan keamanan kandang terjaga dengan baik selama 24 jam.

Menurut dia, Corina dapat berjalan dengan menggunakan keempat kakinya, karena walaupun luka kaki kanan depannya sangat dalam hingga ke tulang, namun tendon tidak putus.

"Corina bahkan sering terlihat menjilati lukanya sendiri, ini sifat alami satwa untuk mengobati luka di tubuhnya. Tentu saja injeksi melalui tulup dilakukan oleh Tim medis untuk mempercepat proses penyembuhannya selain obat topical yang disemprotkan dengan spray guna membersihkan belatung di lukanya tersebut," katanya.

Selain itu, pemberian multivitamin tetap diberikan untuk menjaga kondisi Corina tetap baik. Tim PR-HSD juga menambah lampu penghangat di dekat tempat tidur Corina yang sebelumnya hanya dua menjadi empat buah lampu infrared untuk menjaga kondisi di sekitar tempat tidur Corina tetap hangat.

"Semoga proses penyembuhan dapat berjalan sesuai dengan harapan dan Corina dapat segera pulih sehingga dapat dilepasliarkan kembali ke habitatnya," ungkap Suharyono. 

 

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

Simak juga video pilihan berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Polisi Berkuda Patroli Selama Lockdown di Prancis

Posted: 13 Apr 2020 11:00 PM PDT

Polisi berkuda memeriksa dokumen warga saat berpatroli di jalan selama lockdown nasional untuk melawan virus corona COVID-19 di Cancale, Prancis, Sabtu (11/4/2020). Pemerintah Prancis memperpanjang lockdown karena korban COVID-19 masih banyak. (AP Photo/David Vincent)
Polisi berkuda memeriksa dokumen warga saat berpatroli di jalan selama lockdown nasional untuk melawan virus corona COVID-19 di Cancale, Prancis, Sabtu (11/4/2020). Pemerintah Prancis memperpanjang lockdown karena korban COVID-19 masih banyak. (AP Photo/David Vincent)

Polisi berkuda memeriksa dokumen warga saat berpatroli di jalan selama lockdown nasional untuk melawan virus corona COVID-19 di Cancale, Prancis, Sabtu (11/4/2020). Pemerintah Prancis memperpanjang lockdown karena korban COVID-19 masih banyak. (AP Photo/David Vincent)

Polisi berkuda berpatroli dekat pantai selama lockdown nasional untuk melawan virus corona COVID-19 di Cancale, Prancis, Sabtu (11/4/2020). Presiden Emmanuel Macron mengatakan loncdown ampuh meredam penyebaran COVID-19. (AP Photo/David Vincent)
Polisi berkuda berpatroli dekat pantai selama lockdown nasional untuk melawan virus corona COVID-19 di Cancale, Prancis, Sabtu (11/4/2020). Presiden Emmanuel Macron mengatakan loncdown ampuh meredam penyebaran COVID-19. (AP Photo/David Vincent)

Polisi berkuda berpatroli dekat pantai selama lockdown nasional untuk melawan virus corona COVID-19 di Cancale, Prancis, Sabtu (11/4/2020). Presiden Emmanuel Macron mengatakan loncdown ampuh meredam penyebaran COVID-19. (AP Photo/David Vincent)

Polisi berkuda berpatroli dekat pantai selama lockdown nasional untuk melawan virus corona COVID-19 di Cancale, Prancis, Sabtu (11/4/2020). Prancis masuk periode lockdown pada pertengahan Maret lalu. (AP Photo/David Vincent)
Polisi berkuda berpatroli dekat pantai selama lockdown nasional untuk melawan virus corona COVID-19 di Cancale, Prancis, Sabtu (11/4/2020). Prancis masuk periode lockdown pada pertengahan Maret lalu. (AP Photo/David Vincent)

Polisi berkuda berpatroli dekat pantai selama lockdown nasional untuk melawan virus corona COVID-19 di Cancale, Prancis, Sabtu (11/4/2020). Prancis masuk periode lockdown pada pertengahan Maret lalu. (AP Photo/David Vincent)

Polisi berkuda berpatroli di pantai selama lockdown nasional untuk melawan virus corona COVID-19 di Cancale, Prancis, Sabtu (11/4/2020). Selama lockdown, aktivitas warga dibatasi dan mereka hanya boleh keluar rumah dengan jarak 1 kilometer saja. (AP Photo/David Vincent)
Polisi berkuda berpatroli di pantai selama lockdown nasional untuk melawan virus corona COVID-19 di Cancale, Prancis, Sabtu (11/4/2020). Selama lockdown, aktivitas warga dibatasi dan mereka hanya boleh keluar rumah dengan jarak 1 kilometer saja. (AP Photo/David Vincent)

Polisi berkuda berpatroli di pantai selama lockdown nasional untuk melawan virus corona COVID-19 di Cancale, Prancis, Sabtu (11/4/2020). Selama lockdown, aktivitas warga dibatasi dan mereka hanya boleh keluar rumah dengan jarak 1 kilometer saja. (AP Photo/David Vincent)

Polisi berkuda berpatroli di pantai selama lockdown nasional untuk melawan virus corona COVID-19 di Cancale, Prancis, Sabtu (11/4/2020). Prancis kini berada dalam minggu keempat lockdown akibat COVID-19. (AP Photo/David Vincent)
Polisi berkuda berpatroli di pantai selama lockdown nasional untuk melawan virus corona COVID-19 di Cancale, Prancis, Sabtu (11/4/2020). Prancis kini berada dalam minggu keempat lockdown akibat COVID-19. (AP Photo/David Vincent)

Polisi berkuda berpatroli di pantai selama lockdown nasional untuk melawan virus corona COVID-19 di Cancale, Prancis, Sabtu (11/4/2020). Prancis kini berada dalam minggu keempat lockdown akibat COVID-19. (AP Photo/David Vincent)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pakai Kostum Batman, Pria Misterius Patroli Minta Warga Tetap di Rumah

Posted: 13 Apr 2020 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pandemi Covid-19 masih menjadi masalah yang dihadapi seluruh masyarakat di dunia. Kita pun diimbau bersama-sama memeranginya dengan cara melakukan karantina mandiri di rumah untuk meminimalisir penularannya.

Sayangnya, masih banyak orang yang tak mematuhi anjuran pemerintah untuk berdiam diri di rumah. Hal ini membuat Batman pun harus turun tangan.

Ya, belum lama ini warga di Monterrey, Meksiko, dihebohkan dengan seorang pria misterius yang mengenakan kostum Batman dan melakukan patroli di jalanan.  

Melansir dari Oddity Central, Selasa (14/4/2020), pria itu memakai kostum Batman lengkap dan berpatroli dengan Batmobile layaknya di film superhero sungguhan.

Sambil berpatroli, sang Batman mengimbau warga yang berada di jalan-jalan untuk tetap patuh pada anjuran pemerintah akan aturan physical distancing

"Hei kalian! Tetaplah di rumah, cobalah untuk keluar rumah seminimal mungkin dan bersama kita menjadi superhero melawan virus Corona," ungkap pria tersebut dari rekaman suara di Batmobilenya. 

Imbau warga untuk tetap di rumah

foto: Oddity Central
foto: Oddity Central

Tak diketahui dengan pasti bagaimana tanggapan pemerintah setempat. Namun, pihak kepolisian pun telah membiarkan aksi pria misterius tersebut.

Pria tersebut bahkan telah diwawancari beberapa media. Pada sesi wawancara tersebut, dia menyatakan ketidakpercayaannya pada orang-orang yang masih keluar meskipun telah ada peringatan resmi dari pemerintah. Dia juga terus mendorong orang-orang di kota tersebut untuk mematuhi peraturan demi kebaikan bersama.

"Saya memanggil semua Nuevo León bahwa saya tidak dapat mengatasi situasi ini sendiri. Bergabunglah dengan kami sebagai pahlawan super, tetap di rumah," katanya.

"Saya juga mengerti bahwa situasi ini rumit, bahwa orang-orang putus asa, sangat panas, tetapi coba nyalakan TV, habiskan waktu bersama keluarga, manfaatkan waktu ini," pinta dia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: PSBB Bekasi, Petugas Tegur Pengendara Tanpa Masker

Posted: 13 Apr 2020 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Petugas polisi mulai menegur keras para pengemudi di pintu-pintu perbatasan Bekasi yang tidak mengindahjan aturan PSBB. Seorang sopir bus karyawan ditegur karena membawa penuh penumpangnya ke tempat kerja.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Berapa Lama Pasien Positif Corona COVID-19 Berujung Gagal Napas?

Posted: 13 Apr 2020 11:00 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Dalam sebuah tulisan, dokter spesialis pulmonologi Menaldi Rasmin mengungkapkan, hari-harinya menangani pasien positif Corona COVID-19 di ruang isolasi dan Intensive Care Unit (ICU). Bahwa COVID-19, penularannya cepat dan luas.

Ketika pasien positif jatuh ke gawat napas, kemudian gagal napas, kondisi pun dapat memburuk. Butuh ventilator untuk pasien gagal napas yang akan terus digunakan, sulit untuk dilepas.

Lantas berapa lama jangka waktu pasien positif Corona COVID-19 bisa berujung pada kondisi gagal napas?

"Itu sangat individual sekali. Setiap orang mempunyai kondisi yang berbeda-beda. Ada yang gawat sedikit kondisinya, tapi akhirnya membaik," jelas Menaldi saat berbincang dengan Health Liputan6.com melalui sambungan telepon, ditulis Selasa (14/4/2020).

"Ada juga yang enggak kelihatan gawat, tapi (mendadak) jatuh ke gagal napas. Tentunya, kalau ditanya berapa lama orang yang positif Corona COVID-19 jatuh ke gagal napas? Jawabannya, variatif sekali. Tidak bisa dipukul rata sama."

Penyakit Penyerta Lebih Berisiko

Pintu ruang isolasi pasien PDP Covid-19 di RSUD Anutapura Palu yang tertutup untuk umum demi keamanan. (Foto: Liputan6.com/ Heri Susanto).
Pintu ruang isolasi pasien PDP Covid-19 di RSUD Anutapura Palu yang tertutup untuk umum demi keamanan. (Foto: Liputan6.com/ Heri Susanto).

Bagi pasien positif COVID-19 yang mempunyai penyakit penyerta atau yang disebut komorbid, akan lebih berisiko jatuh ke gagal napas. Sebut saja diabetes, hipertensi, jantung, dan penyakit paru kronis.

Apalagi untuk pasien lanjut usia (lansia) dengan usia di atas 60 tahun, yang punya komorbid, kondisi bisa memburuk dengan cepat.

"Kalau punya penyakit penyerta lebih berisiko (menuju gagal napas). Daya tahan tubuh kan setengah-setengah dan rendah. Sudah terpakai untuk membendung penyakit komorbidnya," tambah Menaldi, yang berpraktik di RS Persahabatan Jakarta.

"Nah, sekarang udah diserbu sama penyakit barunya (COVID-19). Bisa kita bayangkan, kekalahan (daya tahan tubuh) cepat dan berat kondisinya."

Namun, bisa saja pasien positif COVID-19 yang punya komorbid pulih kembali. Tergantung daya tahan tubuh. Walaupun seluruh dunia, baik Tiongkok, Amerika, Jerman, dan Inggris menyatakan, pasien yang ada komorbid jauh lebih berat kondisinya untuk pulih.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Aksi Hesti Purwadinata saat Social Distancing, Tetap Menawan Meski di Rumah

Posted: 13 Apr 2020 10:55 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Penyebaran pandemi corona atau COVID-19 memang cukup mengkhawatirkan banyak orang. Bahkan, dilansir Liputan6.com dari situs resmi Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, jumlah pasien positif corona diketahui telah mencapai 4.557 jiwa. Pemerintah juga telah menetapkan jika wabah corona menjadi bencana nasional.

Bahkan, sejak pertengah Maret 2020 lalu, pemerintah juga mengeluarkan imbauan terkait social distancing dan physical distancing. Meski begitu, masyarakat masih diperbolehkan untuk keluar rumah jika keadaan mendesak.

Baru-baru ini presenter Hesti Purwadinata pun berhasil curi perhatian publik. Lewat unggahan akun Instagram pribadinya, wanita 36 tahun ini diketahui berbelanja di supermarket dengan gaya yang cukup nyentrik. Momen dirinya keluar rumah ditengah pandemi corona untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga pun ia manfaatkan secara maksimal.

Tak tanggung-tanggung, wanita kelahiran 15 Juni 1983 memilih menggunakan gaun mewah serta kacamata dan tas mewah saat berbelanja. Ia mengaku momen keluar rumah dimanfaatkan secara maksimal dan tak lupa pula makeup yang menghiasi wajahnya. Alasan lain dirinya memilih menggunakan gaun mewah tersebut dikarenakan, acara yang seharusnya ia hadiri harus batal sehingga gaun tersebut sangat sayang apabila tak dikenakan.

Unggahan Hesti pun berhasil curi perhatian netizen. Tak sedikit pula rekan selebritis yang tertawa melihat tingkah laku dari ibu dua anak tersebut.

Dirangkum Liputan6.com dari akun Instagram @hestipurwadinata, Selasa (14/4/2020) berikut ini beberapa aksi Hesti Purwadinata selama social distancing yang berhasil curi perhatian netizen.

1. Ini dia penampilan Hesti Purwadinata saat menggunakan gaun mewah untuk berbelanja kebutuhan rumah tangga.

Hesti Perwadinata (Sumber: Instagram/hestipurwadinata)
Hesti Perwadinata (Sumber: Instagram/hestipurwadinata)

2. Meski berada di rumah untuk social distancing, ia pun tetap tampil menawan dengan dress dan makeup.

Hesti Perwadinata (Sumber: Instagram/hestipurwadinata)
Hesti Perwadinata (Sumber: Instagram/hestipurwadinata)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

7 Pesona Ratu Tisha, Mantan Sekjen PSSI yang Cantik Alami

Posted: 13 Apr 2020 10:51 PM PDT

Jakarta - Ratu Tisha Destria tak lagi menjabat Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI per Senin (13/4/2020).  Pengunduran diri ini sudah diduga sebelumnya, tapi tetap jadi kejutan.

Apalagi Ratu Tisha tidak secara gamblang mengungkapkan alasan pengunduran dirinya. Hal ini menimbulkan penasaran di kalangan pencinta sepak bola Indonesia, yang selama ini mengikuti sepak terjangnya di PSSI.

Ratu Tisha menjadi Sekjen PSSI sejak 17 Juli 2017, menggantikan Sekjen PSSI sebelumnya, Ade Wellington.

Ia dinilai punya karier yang luar biasa di PSSI, yang puncaknya, yakni keberhasilan Indonesia terpilih menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021.

Wanita pertama yang menjabat sebagai Sekjen PSSI ini suatu ketika pernah melontarkan kalimat "rela menjadi lajang seumur hidup demi Timnas Indonesia" sebagai bukti kecintaannya terhadap sepak bola negeri ini.

Wanita ayu kelahiran 30 Desember 1985 ini berhasil melakukan berbagai gebrakan selama menduduki kursi Sekjen PSSI.

Dengan menggandeng pihak-pihak terkait ia menggulirkan kompetisi putri, Elite Pro Academy, melakukan percepatan kualitas pelatih, wasit, hingga match commisioner, serta sukses menjadikan Indonesia tuan rumah dalam beberapa event bergengsi internasional.

Sebagai satu di antara bentuk penghargaan atas kiprahnya di PSSI, Bola.com telah merangkum beberapa daya tarik Ratu Tisha, Selasa (14/4/2020).

1. Acara Perayaan Ulang Tahun ke-35

 
 
 
View this post on Instagram

Terima kasih atas doa harapan dukungan tawa canda dari teman-teman hari ini. Thank you, football family Maju terus, kita tantang dunia!

A post shared by Ratu Tisha (@ratu.tisha) on

2. Swafoto Bersama Pelatih Baru Timnas Indonesia, Shin Tae-yong

 
 
 
View this post on Instagram

Let's Rise Together!

A post shared by Ratu Tisha (@ratu.tisha) on

3. Menghadiri Acara AFF Awards 2019 di Vietnam

4. Mewakili PSSI dalam Pertemuan Dewan FIFA di China

6. Memiliki Kepedulian Tinggi

 
 
 
View this post on Instagram

Terima kasih selalu setia datang ke Stadion Sam Mamek. Selamat utk Arema FC!

A post shared by Ratu Tisha (@ratu.tisha) on

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Transportasi Umum Berpotensi Besar jadi Agen Penyebaran Virus Corona

Posted: 13 Apr 2020 10:50 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI), Agus Taufik Mulyono, mengatakan sektor transportasi umum menjadi agen prima penyebaran virus corona atau covid-19. Sebab, interaksi yang dilakukan antar penumpang merupakan media cepat bagi penularan virus covid-19.

"Karena dalam transportasi umum, orang akan bersalaman, ngobrol, dan melakukan kontak fisik lainnya," kata Agus melalui video conference pada, Selasa (14/4).

Menurut Agus hal ini membuat daerah tujuan pengguna transportasi umum menjadi daerah baru penyebaran wabah virus corona. Karena tanpa disadari virus covid-19 yang terbawa penumpang akan cepat menyebar dan menginfeksi penduduk di wilayah baru.

Untuk itu pemerintah diharapkan segera membatasi pergerakan angkutan umum karena disinyalir menjadi aktor utama meluasnya wabah virus corona.

Terutama di musim mudik lebaran 2020 diprediksi terdapat lonjakan mobilisasi atau pergerakan transportasi umum dari sejumlah kota besar di Indonesia.

Agus juga meminta calon pemudik untuk rela menunda perjalanan mudik di tengah pandemi covid-19. Dalam rangka memutus mata rantai penularan virus asal kota Wuhan yang semakin meluas di wilayah Indonesia.

Reporter: Sulaeman

Sumber: Merdeka.com

 

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

Gara-Gara Corona, Aktivitas Belanja Online Naik 400 Persen

Ilustrasi belanja online. Sumber foto: unsplash.com/Mein Deal.
Ilustrasi belanja online. Sumber foto: unsplash.com/Mein Deal.

Perusahaan data dan kecerdasan buatan Analytic Data Advertising (ADA) mencatat adanya kenaikan drastis pada aktivitas belanja online di Maret 2020. Hal tersebut dipicu oleh merebaknya wabah virus corona (Covid-19) di Indonesia sejak awal bulan lalu.

Managing Director ADA Indonesia Kirill Mankovski melaporkan, penggunaan aplikasi belanja online untuk jual-beli kebutuhan sehari-hari hingga barang bekas mengalami kenaikan hingga 300 persen. Itu terjadi sejak pemerintah mengumumkan penerapan social distancing.

Puncaknya terjadi pada 21-22 Maret, dimana aktivitas transaksi online di aplikasi jenis ini melonjak hingga lebih dari 400 persen.

"Masyarakat Indonesia, terutama kelas menengah dan atas, telah beradaptasi dengan dunia baru ini. Mereka beralih ke cara-cara baru untuk dapat memenuhi kebutuhan dan keinginannya," ujar Kirill dalam keteranga tertulisnya, Selasa (14/4/2020).

Pada saat bersamaan, Kirill menyampaikan jumlah kunjungan ke pusat perbelanjaan (mall) di Jakarta sejak 15 Maret 2020 mengalami penurunan karena masyarakat beralih ke belanja online. Rata-rata penurunan kunjungan di beberapa mall tersebut berkisar lebih dari 50 persen dibandingkan awal 2020. 

Di sisi lain, ia menyatakan, pandemi virus corona juga telah menyebabkan kepanikan di pasar keuangan. Menurutnya, banyak perusahaan dan brand yang menahan aktivitas pemasarannya untuk sementara waktu. 

Membuka Peluang Bisnis

Ilustrasi belanja online (dok. Pixabay.com/HutchRock/Putu Elmira)
Ilustrasi belanja online (dok. Pixabay.com/HutchRock/Putu Elmira)

Dia menambahkan, beberapa di antaranya bahkan menahan aktivitas tersebut hingga situasi mulai normal dan terkendali. Hal ini menyebabkan berkurangnya aktivitas pemasaran secara umum.

"Sebetulnya brand dapat memanfaatkan situasi ini untuk membentuk kebiasaan baru, serta mengubah channel komunikasi dan penjualannya ke ruang digital. Kebiasaan baru yang terbentuk ini akan tetap bertahan meskipun situasi kembali normal," imbuhnya.

Kirill menilai, minat belanja masyarakat yang telah beralih ke ruang digital tersebut membuka peluang baru bagi bisnis perbankan, finansial, dan servis keuangan lainnya.

Terlebih, beberapa platform jual-beli online menganjurkan pembeli dan penjual untuk bertransaksi secara cashless dengan memanfaatkan servis pembayaran seperti kartu kredit, transfer, atau e-wallet.

"Ini merupakan saat yang tepat bagi bisnis perbankan, finansial, dan servis keuangan untuk melakukan pemasaran. Para pemain di industri ini dapat memanfaatkan ruang digital untuk melakukan promosi kepada pengguna loyal, atau bahkan menjangkau pengguna baru," tuturnya.  

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sri Mulyani Angkat Yustinus Prastowo Jadi Staf Khusus

Posted: 13 Apr 2020 10:50 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pengamat perpajakan Yustinus Prastowo diangkat oleh Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati resmi mengangkat menjadi Staf Khusus Bidang Komunikasi Strategis. Yustinus akan membantu Kementerian Keuangan sekaligus Sri Mulyani dalam membangun komunikasi dengan stakeholders, terutama terkait kebijakan fiskal.

Kabar pengangkatan itu disampaikan langsung oleh Yustinus kepada awak media melalui pesan singkat Whatsapp-nya.

"Melalui WA ini saya ingin menyampaikan informasi bahwa mulai hari ini saya mendapat penugasan baru sebagai Staf Khusus Menteri Keuangan. Tentu saja bukan hal mudah saya menerima tugas ini, dan juga bukan tanggung jawab yang sepele," kata Yustinus Prastowo kepada wartawan, Selasa (14/4/2020).

Dia mengakui, di masa sulit dan penuh tantangan ini, bukan perkara mudah untuk ikut membantu pemerintah agar dapat mengkomunikasikan kebijakan dengan baik, termasuk mendorong reformasi perpajakan lebih cepat. Tak jarang, dia harus memikirkan hal itu secara matang.

"Waktu diminta, saya butuh waktu cukup lama untuk berpikir dan menimbang," kata dia.

Dirinya juga tak lupa meminta dukungan seluruh teman-teman media di lapangan. Pengamat Perpajakan Center for Indonesia Taxation Analysis (CITA) itu megaku siap menjadi mitra diskusi, saling berbagi dan mengkritik.

"Saya mohon doa dan dukungan teman-teman. Tentu kita akan tetap berinteraksi dan berkomunikasi, hanya saya berganti peran," kata Yustinus Prastowo.

 

 

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

Rekam Jejak

Pengamat CITA Yustinus Prastowo (kanan) memberikan keterangan saat diskusi bersama PARA Syndicate di Jakarta, Jumat (22/4/2016). Diskusi membahas RUU Tax Amnesty vs Skandal Panama Papers: Quo Vadis Reformasi Pajak. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Pengamat CITA Yustinus Prastowo (kanan) memberikan keterangan saat diskusi bersama PARA Syndicate di Jakarta, Jumat (22/4/2016). Diskusi membahas RUU Tax Amnesty vs Skandal Panama Papers: Quo Vadis Reformasi Pajak. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Dikutip dari laman resmi CITA, Yustinus mengawali karier sebagai abdi negara di Direktorat Jenderal Pajak (1997-2010).

Lulusan Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN) tersebut kemudian terjun sebagai aktivis sosial dan terlibat dalam berbagai kegiatan advokasi dan penelitian, di antaranya bersama perkumpulan Prakarsa, Komisi Anggaran Independen (KAI), Transparency International Indonesia (TII), Indonesia Corruption Watch (ICW), Internasional NGO Forum on Indonesia Development (INFID), Tifa Foundation, Oxform, dan The United States Agency for International Development (USAID).

Pengalaman di dunia konsultan diperoleh saat bergabung sebagi Tax Manager di SF Consulting, Tax Partner di RSM AAJ, dan Senior Advisor di Enforce Advisory. Sejak 2014, ia mendirikan Center for Indonesia Taxation Analysis (CITA) sekaligus menjabat sebagai Direktur Eksekutif sebelum akhirnya diangkat sebagai staf khusus oleh Sri Mulyani.

Prastowo juga terlibat dalam kelompok kerja Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (Pokja APBN) Tim Transisi Jokowi-Jusuf Kalla (2014), menjadi anggota Tim Optimalisasi Penerimaan Perpajakan (TOPP) Kementerian Keuangan (2015), dan sebagai Anggota Penasihat Tim Reformasi Perpajakan serta Tim Penguatan Reformasi Kepabeanan dan Cukai Kementerian Keuangan sejak Desember 2016.

"Untuk selanjutnya, CITA akan tetap berjalan karena meski identik dengan saya, tapi CITA adalah lembaga independen. Nanti akan saya berikan contact person yang dapat menjadi narasumber atau sekadar teman berbagi dan diskusi, selain dengan saya secara informal," tandas dia.

Reporter : Dwi Aditya Putra

Sumber : Merdeka.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

BMKG Juanda: Surabaya Bakal Hujan Disertai Petir pada Sore Hari

Posted: 13 Apr 2020 10:46 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Juanda memprediksi Surabaya, Jawa Timur alami hujan disertai petir pada Selasa (14/4/2020).

Mengutip laman BMKG Juanda, Surabaya akan hujan disertai petir pada pukul 16.00 WIB. Sedangkan pada siang hari pukul 13.00 WIB, Surabaya akan alami hujan lokal. Pada pukul 19.00 WIB, Surabaya akan cerah berawan dan pukul 22.00 WIB akan hujan lokal. Suhu berada di kisaran 25-33 derajat celsius dengan kecepatan angin 30 KM per jam. Kelembaban 60-95 persen.

Sementara itu, di Gresik, sebagian besar wilayah akan hujan lokal pada pukul 13.00 dan 16.00 WIB. Kemudian cerah berawan pada pukul 19.00 WIB dan hujan lokal pada pukul 22.00 WIB. Suhu di Gresik di kisaran 26-32 derajat celsius dengan kecepatan angin 30 KM per jam dan kelembaban 60-95 persen.

Sedangkan di Sidoarjo, cuaca akan hujan disertai petir pada pukul 16.00 WIB. Sedangkan pukul 13.00 WIB dan pukul 22.00 WIB akan hujan lokal. Kemudian pukul 19.00 WIB akan berawan. Suhu di Sidoarjo berada di kisaran 25-32 derajat celsius dengan kecepatan angin 30 KM per jam dan kelembaban 60-95 persen.

Di Lamongan akan hujan lokal pada pukul 13.00 dan 16.00 WIB. Sedangkan pukul 19.00 WIB cerah berawan dan pukul 22.00 WIB akan berawan. Suhu di Lamongan akan berada di kisaran 24-32 derajat celsius dengan kecepatan 30 KM per jjam dan kelembababm 60-95 persen.

 

 

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

Waspadai Hujan Disertai Angin Kencang

Ilustrasi Hujan (iStockphoto)
Ilustrasi Hujan (iStockphoto)

BMKG Juanda juga merilis peringatan dini tiga harian untuk mewaspadai hujan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang pada siang hingga sore hari di sejumlah wilayah. Antara lain Surabaya, Sidoarjo, Kota Mojokerto, Kabupaten Mojokerto, Kabupaten Blitar, Kabupaten Malang, Batu dan Kabupaten Pasuruan.

Sedangkan pada malam hari di Kabupaten Mojokerto, Nganjuk, Kabupaten Madiun, Kota Madiun, Ngawi, Magetan, Ponorogo.

Lalu di Trenggalek, Tulungagung, Kabupaten Blitar, Kota Blitar, Kabupaten Kediri, Kota Kediri, Kabupaten Malang, Kota Malang, Batu, Kabupaten Pasuruan, Kota Pasuruan, Kabupaten Probolinggo, Kota Probolinggo. Sedangkan dini hari di Tulungagung, Kota Blitar, Kabupaten Probolinggo, Kota Probolinggo, Lumajang dan Jember.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jarang Tersorot, Ini 6 Potret Kebersamaan Cassandra Lee dan Ibunda

Posted: 13 Apr 2020 10:45 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Nama Cassandra Lee tentu sudah tidak asing di industri hiburan Tanah Air. Artis yang memiliki nama lengkap Gemma Galgani Cassandra Sheryl Lee ini mengawali karinya sejak membintangi sinteron Hanya Kamu pada 2012. Selain itu, artis kelahiran 15 Maret 2001 ini juga merupakan salah satu anggota grup vokal wanita bernama Elovii.

Nama Cassandra Lee semakin menanjak sejak membintangi beberapa judul film dan sinetron. Salah satunya adalah sinetron Anak Langit yang masih tayang hingga kini. Dalam sinteron Anak Langit, Cassandra Lee berperan sebagai Selina dan beradu akting bersama Stefan William, Raya Kitty, Audi Marissa dan artis papan atas lainnya.

Tak hanya karier, kehidupan pribadi Cassandra Lee juga kerap mencuri perhatian publik. Salah satunya adalah kebersamaan Cassandra Lee bersama sang ibunda yang jarang tersorot. Baru-baru ini, artis yang berusia 19 tahun ini mengunggah foto kebersamaannya bersama ibunda saat sang mama bertambah usia.

"happy birthday mom i love you." tulis Cassandra Lee di akun Instagramnya pada 11 April 2020.

Ibunda Cassandra Lee yang bernama Mia Arrijani juga tak jarang mengunggah kebersamaannya bersama sang buah hati. Selain itu, sang bunda juga kerap kali mengunggah kebersamaan Cassandra Lee bersama rekan artis lainnya.

Berikut Liputan6.com merangkum dari berbagai sumber potret kebersamaan Cassandra Lee dan Ibunda, Selasa (14/4/2020).

1. Potret manis Cassandra Lee bersama Ibunda saat di Gardens By The Bay.

Potret Kebersamaan Cassandra Lee dan Ibunda. (Sumber: Instagram.com/miaarrijanilee10)
Potret Kebersamaan Cassandra Lee dan Ibunda. (Sumber: Instagram.com/miaarrijanilee10)

2. Artis cantik yang kerap disapa Cassie ini kerap menghabiskan waktu bersama Ibunda.

Potret Kebersamaan Cassandra Lee dan Ibunda. (Sumber: Instagram.com/miaarrijanilee10)
Potret Kebersamaan Cassandra Lee dan Ibunda. (Sumber: Instagram.com/miaarrijanilee10)

3. Kebersamaan Cassandra Lee dan Ibunda tak jarang mencuri perhatian warganet.

Potret Kebersamaan Cassandra Lee dan Ibunda. (Sumber: Instagram.com/miaarrijanilee10)
Potret Kebersamaan Cassandra Lee dan Ibunda. (Sumber: Instagram.com/miaarrijanilee10)

4. Di sela padatnya jadwal syuting, ia menghabiskan waktu liburan bersama keluarga.

Potret Kebersamaan Cassandra Lee dan Ibunda. (Sumber: Instagram.com/miaarrijanilee10)
Potret Kebersamaan Cassandra Lee dan Ibunda. (Sumber: Instagram.com/miaarrijanilee10)

5. Berpose seperti ini, Cassandra dan sang mama terlihat seperti kakak beradik ya.

Potret Kebersamaan Cassandra Lee dan Ibunda. (Sumber: Instagram.com/miaarrijanilee10)
Potret Kebersamaan Cassandra Lee dan Ibunda. (Sumber: Instagram.com/miaarrijanilee10)

6. Sang ibu selalu setia mendampingi dan mendukung karier Cassandra Lee.

Potret Kebersamaan Cassandra Lee dan Ibunda. (Sumber: Instagram.com/miaarrijanilee10)
Potret Kebersamaan Cassandra Lee dan Ibunda. (Sumber: Instagram.com/miaarrijanilee10)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Wabah Corona Gagalkan Penyandang Down Syndrome Pidato di Hadapan PBB

Posted: 13 Apr 2020 10:43 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Sebelumnya, Sahil Singh, seorang advokat down syndrome sibuk menyiapkan pidato untuk peringatan Hari Down Syndrome Sedunia di PBB. Namun, penerbangannya ke markas PBB di Jenewa, Swiss dibatalkan akibat wabah Corona. Ia kemudian memutuskan untuk membuat pidato dalam bentuk video.

Pria berusia 23 ini adalah satu dari tiga perwakilan penyandang down syndrome India yang diundang PBB untuk World Down Syndrome Day 2020.

World Down Syndrome Day 2020 bertema 'We Decide'. Tema ini sejalan dengan perjuangan Sahil dalam mendobrak stereotip.

"Saya ingin belajar sampai kelas 12 seperti kakak saya, tetapi orang tua saya tidak yakin saya bisa melakukannya. Saya bekerja keras dan akhirnya lulus kelas 12. Saya menunjukkan kepada orang tua saya bahwa saya bisa melakukannya. Sama dengan kecintaanku pada olahraga kriket. Ini adalah hal-hal yang akan saya bicarakan nanti dan saya ingin pidato saya menjadi viral!" katanya pada newzhook.com.

Bakat di Bidang Olahraga

Atlet junior baseball dan softball berlaga dalam turnamen Indonesia Little League 2019 di lapangan softball Senayan, Jakarta, Sabtu (5/1). Turnamen yang digelar  2-6 Januari 2019 diadakan secara independen. (Liputan6.com/Fery Pradolo)
Atlet junior baseball dan softball berlaga dalam turnamen Indonesia Little League 2019 di lapangan softball Senayan, Jakarta, Sabtu (5/1). Turnamen yang digelar 2-6 Januari 2019 diadakan secara independen. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Sahil yang lahir dengan down syndrome berhasil menjadi Juara Nasional Olimpiade Khusus sejak 2005, ia telah memenangkan medali dalam atletik, renang, kriket, bola basket, dan bola voli di tingkat individu. Dia secara teratur hadir di semua pertandingan olahraga yang diadakan di tingkat distrik, negara bagian dan nasional.

Ia juga sempat ikut serta dalam acara internasional seperti Olimpiade Khusus Asia-Pasifik Regional Games 2013 di Newcastle, Australia. Di sana ia memenangkan medali perak dalam gaya bebas akuatik 50 m.

Sebagai ketua olimpiade khusus di sekolahnya, ia mempromosikan inklusi melalui olahraga terpadu dan kegiatan kelompok. Penghargaan atas pencapaian luar biasa ini sangat berarti bagi orang tua Sahil, Dr Bhawna dan Rajneesh Singh.

Bhawna yang berprofesi sebagai spesialis kebidanan dan ginekologi mengaku kala itu masih banyak ketidaktahuan tentang Down syndrome.

"Tetapi kami tidak kehilangan harapan. Kami tahu bahwa intervensi dini membantu anak-anak dengan Down syndrome mencapai tonggak sejarah mereka dan terhubung dengan baik dengan teman sebaya. Saya mulai melatihnya berbicara, terapi kognisi, dan terapi lain bersama dengan para ahli dan itu berhasil."

Percaya Diri dan Yakin

Ilustrasi ruang belajar anak (Dok.pixabay.com/Komarudin)
Ilustrasi ruang belajar anak (Dok.pixabay.com/Komarudin)

Keluarga bertekad untuk memastikan Sahil belajar di sekolah umum. Mereka pindah ke Lucknow, India dan mendaftarkannya di Study Hall, satu-satunya sekolah yang didirikan untuk mempraktikkan pendidikan terintegrasi.

Mereka menghadiri konferensi tentang down syndrome dan terhubung dengan para orang tua dari anak down syndrome lainnya. Di salah satu konferensi pada 2019, Sahil berbicara tentang perjalanannya dan pidatonya dilirik oleh PBB.

Dalam pidatonya di PBB, Sahil berencana untuk berbicara tentang tekad untuk mengejar tujuan. "Seperti hasratnya untuk kriket," kata Bhawna. "Dia sangat menyukai permainan itu sehingga dia ingin bermain secara profesional, tetapi kami tidak yakin bahwa tim akan menerimanya."

Sahil tetap yakin pada kriket dan dia sekarang berlatih di akademi kriket Lucknow. Sekarang dia punya rencana untuk kuliah. "Dia akan berbicara tentang keputusan yang telah dia buat dan bagaimana setiap orang memiliki hak untuk memilih," tambah Bhawna.

Sahil saat ini bekerja sebagai Asisten Pelatih dalam Olahraga Olimpiade Khusus dan Yoga di Study Hall. "Dia ingin menjadi bintang rock" kata Bhawna, kebanggaan yang terlihat jelas dalam suaranya. "Dia ingin bersinar di seluruh dunia."

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jokowi: Beri Penjelasan Transparan dan Detail soal Virus Corona

Posted: 13 Apr 2020 10:43 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi meminta jajaran menteri dan lembaga negara memberikan informasi yang transparan dan detail terkait penanganan virus Corona atau Covid-19. Dia tak mau ada informasi yang tidak jelas disampaikan ke masyarakat

"Mengenai komunikasi yang efektif, yang memberikan penjelasan-penjelasam secara transparan kepada media. Ini harus dilakukan dengan detail dan baik," ujar Jokowi saat memimpin sidang kabinet paripurna melalui video conference, Selasa (14/4/2020).

Menurut dia, berita-berita positif harus disampaikan ke masyarakat. Jokowi menilai hal itu bisa menumbuhkan optimisme masyarakat di tengah situasi pandemi virus Corona.

"Jangan sampai banyak berita yang baik tidak bisa disampaikan. Sehingga rasa optimis masyarakat menjadi cenderung masuk ke hal-hal yang tidak positif," kata dia.

Dalam rapat terbatas sebelumnya, Jokowi telah meminta agar data-data informasi terkait virus Corona terintegrasi dan terbuka di semua kementerian. Sehingga, jumlah pasien dalam pengawasan (PDP), jumlah pasien positif, jumlah pasien meninggal, dan sembuh terdata dengan baik.

"Sekali lagi data terpadu ini menyangkut PDP, ODP, yang positif, kemudian yang sembuh, yang meninggal, jumlah yang sudah di- PCR berapa, ada semuanya dan terbuka hasilnya," ucap Jokowi Senin 13 April 2020.

Sebagai informasi, jumlah pasien positif corona di Indonesia sudah mencapai 4.557 kasus hingga Senin 13 April 2020. Adapun jumlah pasien yang dinyatakan sembuh sebanyak 380 orang sementara pasien meninggal akibat penyakit ini totalnya 399 orang.

Jokowi Tetapkan Covid-19 Jadi Bencana Nasional

Presiden Joko Widodo melakukan video teleconference dengan Kabinet Indonesia Maju di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin (16/3/2020). Presiden Jokowi menginstruksikan percepatan agenda kerja semua kementerian. (Foto: Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden)
Presiden Joko Widodo melakukan video teleconference dengan Kabinet Indonesia Maju di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin (16/3/2020). Presiden Jokowi menginstruksikan percepatan agenda kerja semua kementerian. (Foto: Muchlis Jr - Biro Pers Sekretariat Presiden)

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meneken Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 12 Tahun 2020 untuk menetapkan virus Corona Covid-19 sebagai bencana nasional.

"Menetapkan keputusan Presiden tentang penetapan bencana non-alam penyebaran Corona Virus Desease 2019 (Covid-19) sebagai bencana nasional," kata Jokowi dalam Keppres yang sudah diteken pada Senin (13/4/2020).

Dalam keputusan tersebut dituliskan bahwa aturan dijalankan saat Keppres diteken. Kemudian dalam aturan tersebut dijelaskan penanggulangan bencana nasional akan dilaksanakan oleh Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19.

Hal tersebut juga sudah tertulis dalam Keputusan Presiden Nomor 7 Tahun 2O2O tentang Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 sebagaimana telah diubah dengan Keputusan Presiden Nomor 9 Tahun 2020 tentang Perubahan atas Keputusan Presiden Nomor 7 Tahun 2020 tentang Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 melalui sinergi antar kementerian/lembaga dan pemerintah daerah.

Kemudian, dalam Keppres tersebut juga berisi, kepala daerah menjadi Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan (Covid-19) di daerah. Penetapan kebijakan daerah juga harus memperhatikan kebijakan pemerintah pusat.

"Dan dalam menetapkan harus memperhatikan kebijakan pemerintah pusat," tulis Jokowi dalam Keppres tersebut.

 

 

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

DKI Jakarta Jadi Provinsi yang Alokasikan Anggaran Terbesar Se-Indonesia untuk Menangani Corona Covid-19

Posted: 13 Apr 2020 10:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta DKI Jakarta menjadi provinsi yang mengalokasikan anggaran penanganan Corona Covid-19 terbesar di seluruh Indonesia. Alokasi anggaran tersebut digunakan untuk memperbaiki dampak ekonomi dan penyediaan jaring pengaman sosial akibat Corona.

Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri Mochamad Ardian Noervianto mengatakan, Pemprov DKI mengalokasikan anggaran penanganan dampak ekonomi atas Covid-19 sebesar Rp 1,53 triliun.

"Pemerintah Daerah Provinsi DKI Jakarta merupakan pemerintah daerah yang mengalokasikan anggaran penanganan dampak ekonomi paling tinggi se-Indonesia, dengan alokasi sebesar Rp 1,53 triliun," kata Ardian, Selasa (14/3/2020).

Hingga saat ini, kata Ardian, terdapat 368 daerah yang sudah menganggarkan untuk dampak ekonomi, sementara 174 daerah lainnya belum melaporkan. Dia menegaskan akan terus memantau penggunaan anggaran terkait dampak dari Corona Covid-19. Sebab menurutnya, dampak dari pandemi virus ini bukan hanya pada kesehatan, tetapi juga sektor ekonomi dan sosial.

Adapun provinsi yang belum melaporkan terkait anggaran untuk penanganan dampak ekonomi, yakni Prov. Jambi, Prov. Bangka Belitung, Prov. Kalimantan Selatan, Prov. Kalimantan Utara, Prov. Sulawesi Selatan, Prov. Bali, Prov. Nusa Tenggara Barat, dan masih ada 133 Kabupaten/Kota lainnya yang juga belum menganggarkan untuk dampak ekonomi.

Sedangkan untuk penyediaan jaring pengaman sosial berjumlah Rp 23, 55 triliun. Dari jumlah itu, alokasi dalam bentuk kegiatan sebesar Rp 2 triliun, alokasi hibah atau bansos sebesar Rp 14,37 triliun dan alokasi pada Belanja Tidak Terduga (BTT) sebesar Rp 7,14 triliun.

"Pemerintah Daerah Provinsi DKI Jakarta merupakan Pemerintah Daerah yang mengalokasikan anggaran penyediaan jaring pengaman sosial paling tinggi se-Indonesia, dengan alokasi sebesar Rp. 6,57 triliun," sebutnya.

 

Paling Rendah

Namun, untuk dampak kesehatan, menurut Ardian, Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat merupakan pemerintah daerah yang mengalokasikan anggaran penanganan kesehatan paling tinggi se-Indonesia dengan alokasi sebesar Rp 2,88 triliun.

Sedangkan, Pemerintah Daerah Kabupaten Padang Pariaman merupakan pemerintah daerah yang mengalokasikan anggaran penanganan kesehatan paling rendah se-Indonesia dengan alokasi Anggaran Rp 806,85 miliar.

Reporter: Yunita Amalia

Sumber: Merdeka

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hindari Keresahan Sosial, Pemerintah Harus Segera Salurkan Bantuan ke Warga Miskin

Posted: 13 Apr 2020 10:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pengamat kebijakan publik Agus Pambagio mendorong pemerintah untuk segera menyalurkan dana atau bantuan untuk memberi asupan kepada warga yang kesulitan mencari uang selama masa pandemi virus corona Covid-19.

Agus menilai, upaya tersebut perlu dilakukan guna mencegah terjadinya keresahan sosial yang bakal makin memperkeruh suasana di tengah penyebaran virus Corona Covid-19.

"Dalam situasi seperti sekarang pemerintah harus turun mengeluarkan uang. apalagi ada Keppres baru, pemerintah harus segera mengatur. Saya di lingkungan sendiri mencari siapa saja yang tidak bisa makan. Kalau itu tidak diurus akan jadi social unrest," tuturnya dalam sesi teleconference bersama Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI), Selasa (14/4/2020).

Lebih lanjut, ia juga mendesak agar pemerintah menyiapkan aturan pasti dan jelas seputar Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Selain itu, Agus pun meminta kepada pemerintah untuk menutup paksa tempat-tempat jualan yang masih nekat buka. Di sisi lain, pemerintah disebutnya juga perlu menyalurkan bantuan makanan kepada pelaku usaha yang harus gulung tikar sementara selama penyebaran virus Corona.

"Tadi malam saya bicara dengan pak Gubernur DKI (Anies Baswedan). Lakukan sweeping sekarang, berikan sanksi. Kan dalam peraturan disebutkan, ada dendam Rp 100 juta bagi yang masih nekat jualan. Ini jangan main-main. Saya minta Kadishub lakukan sweeping segera," tegasnya.

"Tapi kalau ditutup orang akan takut tidak dibayar. Kalau sudah ditutup pemerintah harus kasih makan mereka," Agus menandaskan.

 

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

Kapolri Keluarkan Surat Telegram Antisipasi Gangguan Keamanan di Masa PSBB

Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis saat rapat kerja perdana dengan Komisi III DPR di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (20/11/2019). Rapat membahas anggaran, pengawasan, dan isu-isu terkini di Indonesia termasuk bom bunuh diri di Polrestabes Medan. (Liputan6.com/JohanTallo)
Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis saat rapat kerja perdana dengan Komisi III DPR di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (20/11/2019). Rapat membahas anggaran, pengawasan, dan isu-isu terkini di Indonesia termasuk bom bunuh diri di Polrestabes Medan. (Liputan6.com/JohanTallo)

Sebelumnya, dalam rangka mendukung suksesnya pelaksanaan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), Kepolisian Negara Republik Indonesia mengeluarkan Surat Telegram Kapolri, masing-masing bernomor ST/1182/IV/OPS.2/2020 dan ST/1183/IV/OPS.2/2020.

Kedua Surat Telegram tersebut ditandatangani oleh Kabaharkam Polri, Komjen Pol. Agus Andrianto selaku Kepala Operasi Terpusat (Kaopspus) Aman Nusa II-Penanganan Covid-19, tertanggal 13 April 2020, mewakili Kapolri Jenderal Polisi Idham Aziz.

 

Menurut dia, Surat Telegram ST/1182/IV/OPS.2/2020, berisi tentang aspek keamanan yang harus terpenuhi sebelum PSBB diberlakukan.

"Para Kasatgas, Kasubsatgas, Kaopsda (tingkat Polda) dan Kaopsres (tingkat Polres) Aman Nusa II 2020 di wilayah harus memberikan saran dan masukan kepada Gubernur, Bupati, dan Wali Kota terkait aspek keamanan dalam mengajukan permohonan PSBB ini," kata Agus dalam keterangannya, Selasa (14/4/2020).

Selain memberikan saran, kata dia, juga harus melakukan pengecekan langsung dan memastikan kesiapan daerah yang mengajukan PSBB terkait ketersediaan kebutuhan hidup dasar rakyat, sarana dan prasarana kesehatan. Serta data masyarakat terdampak yang akan menerima bantuan sosial di daerah yang mengajukan PSBB, dan pendistribusian bantuan sosial baik dari pemerintah pusat maupun pemerintah daerah.

Adapun, Surat Telegram kedua, kata dia, berisi tentang langkah-langkah antisipasi mencegah terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama PSBB diberlakukan.

"Kamtibmas adalah hal yang sangat penting, karena ini mempengaruhi semua aspek kehidupan. Kita harus antisipasi dan harus bisa mencegah timbulnya penyebab gangguan kamtibmas, apalagi dalam menghadapi situasi pandemi Covid-19 saat ini," jelas Agus.

Menurut dia, ada delapan langkah yang harus dilaksanakan jajaran kepolisian dalam rangka antisipasi gangguan Kamtibmas selama PSBB. Langkah-langkah itu adalah:

1. Menerapkan Maklumat Kapolri dan menerapkan semua aturan serta kebijakan pemerintah secara humanis dengan tidak arogan.

2. Mengamankan tempat penyimpanan/gudang dan mengawal pelaksanaan distribusi bahan pokok serta memastikan tidak ada pemblokiran jalan oleh pihak tertentu yang dapat menimbulkan terhambatnya distribusi bahan pokok dan kebutuhan masyarakat.

3. Menyiapkan personel yang telah terlatih dan dibekali pengetahuan untuk membantu pemulangan jenazah dari rumah sakit dengan mengedepankan protokol kesehatan serta melakukan edukasi dan sosialisasi tentang pemakaman pasien Covid-19 agar tidak ada lagi penolakan dari warga.

4. Berkoordinasi dengan pemerintah daerah untuk menyiapkan lahan pemakaman milik negara atau pemerintah guna menjamin dan mengantisipasi pemakaman pasien Covid-19 yang ditolak warga.

5. Meningkatkan ketegasan dan kedispilinan terhadap masyarakat yang dinyatakan positif Covid-19, ODP, dan PDP, baik yang dirawat di rumah sakit maupun yang isolasi mandiri, dengan mematuhi protokol kesehatan sehingga tidak menimbulkan masalah di lingkungan mengingat masih masifnya penyebaran Covid-19.

6. Melakukan antisipasi dan penindakan terhadap penyebar berita bohong (hoaks), penghasutan, provokatif untuk melakukan kerusuhan baik secara langsung maupun menggunakan media sosial.

7. Menyiapkan pasukan huru-hara (PHH) serta sarana dan prasarana guna mengantisipasi unjuk rasa, kerusuhan, konflik sosial, atau terjadi eskalasi terburuk di wilayah masing-masing.

8. Membentuk Satgas tanggap darurat untuk melakukan program keselamatan guna membantu masyarakat yang terdampak atau tidak mampu memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari yang tidak tercover oleh program kementerian atau lembaga.

Agus juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap menjalankan kebijakan social distancing dan physical distancing secara disipilin untuk memutus rantai penyebaran Covid-19. "Jaga jarak dan hindari kerumunan. Dan selalu gunakan masker saat berada di luar rumah," pesan Agus.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Petugas Kapal PDP Corona, Pelni Karantina KM Kelud di Belawan

Posted: 13 Apr 2020 10:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta PT Pelni (Persero) melakukan port stay dan proses karantina terhadap KM Kelud di Pelabuhan Belawan, Medan.

Hal tersebut sebagai tindak lanjut atas hasil pemeriksaan kesehatan terhadap anak buah kapal (ABK) KM Kelud yang telah dilaksanakan pada Minggu pagi (12/4) di Pelabuhan Batam, PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero).

Kepala Kesekretariatan Perusahaan PT Pelni (Persero), Yahya Kuncoro menjelaskan, keputusan tersebut diambil demi menjaga kesehatan dan keamanan seluruh petugas kapal.

"Berdasarkan hasil keputusan Manajemen beberapa waktu yang lalu, KM Kelud melanjutkan perjalanan dari Batam tanpa melakukan proses embakarsi (menaikan penumpang dari pelabuhan). Sehingga Medan adalah pelabuhan terakhir yang dituju oleh kapal dan dapat langsung melakukan proses karantina," ujar Yahya, Selasa (14/4/2020).

Sebelum berlabuh pada Senin (13/4) malam, pihak KKP Belawan kembali melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap seluruh penumpang yang akan turun di Pelabuhan Belawan serta petugas kapal.

Berdasarkan hasil pemeriksaan, 3 orang ABK dirujuk menuju RS Martha Friska, Medan. Selain itu, KKP juga melakukan penyemprotan disinfektan pada seluruh bagian kapal.

"Sesuai dengan protokol kesehatan, seluruh penumpang yang akan turun di Pelabuhan akan kembali di cek kondisi kesehatannya. Begitupun dengan para ABK. Adapun ketiga ABK Kapal Pelni saat ini sudah mendapatkan perawatan dan dalam kondisi yang baik dengan suhu tubuh normal. Saat ini, KM Kelud berada pada posisi berlabuh dengan jarak 9 mil dari pelabuhan," terang Yahya.

Satu Petugas Kapal PDP

Salah satu kapal Pelni untuk melayani pemudik (Liputan6.com / Yoseph Ikanubun)
Salah satu kapal Pelni untuk melayani pemudik (Liputan6.com / Yoseph Ikanubun)

Sebelumnya, berdasarkan hasil pemeriksaan kesehatan terhadap petugas kapal yang dilakukan di Batam pada Minggu (12/4) pagi, terdapat satu orang petugas kapal yang teridentifikasi sebagai PDP serta 39 orang petugas kapal menjalani isolasi mandiri di Pulau Galang, Batam.

"Yang bersangkutan saat ini sudah mendapatkan perawatan medis yang dibutuhkan serta 39 orang lainnya dalam keadaan sehat dan stabil. Manajemen terus memantau perkembangan kesehatan seluruh petugas kapal," kata Yahya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

IM3 Ooredoo Freedom Kuota Harian, Aman Internetan di Rumah Tanpa Khawatir

Posted: 13 Apr 2020 10:40 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Indosat Ooredoo melalui IM3 Ooredoo telah memberikan kuota gratis 30GB untuk kuliah online di lebih dari 60 situs universitas dan lima e-learning platform terkemuka di Indonesia. Kali ini IM3 Ooredoo meluncurkan paket Freedom Kuota Harian.

Ya, peluncuran paket Freedom Kuota Harian merupakan bentuk dukungan atas kebijakan pemerintah dari WHO, untuk melakukan physical distancing. Jadi setiap orang yang #DiRumahAja, bisa memanfaatkan internet dan sosial media agar selalu terhubung dengan orang terkasih walau terpisah jarak.

Dengan paket Freedom Kuota Harian, masyarakat tidak perlu khawatir untuk tetap dapat terhubung setiap hari melalui internet. Baik untuk akses sosial media, menikmati hiburan dengan streaming video, film, maupun musik, hingga bermain gim online di masing-masing smartphone.

Paket Freedom Kuota Harian ini memiliki masa aktif yang sama dengan jumlah kuota utamanya. Mulai dari Rp19.900 untuk kuota 7GB dengan masa aktif 7hari, Rp39.900 untuk kuota 14 GB masa aktif 14 hari, hingga Rp74.900 untuk kuota 28 GB dengan masa aktif 28 hari.

Jadi para pelanggan IM3 Ooredoo bisa semakin hemat internetan di rumah dengan kuota 1GB per hari, tanpa khawatir pulsa terpotong saat kuota habis. Itu karena Freedom Kuota Harian juga dilengkapi dengan benefit Pulsa Safe.

 

Freedom Kuota Harian.
Freedom Kuota Harian.

Cara untuk menikmati paket Freedom Kuota Harian ini juga sangat mudah, pelanggan bisa mendapatkannya melalui *123# atau aplikasi myIM3 yang dapat di-download di Google Play Store atau AppStore.

IM3 Ooredoo sebagai brand yang dekat dan mengerti kebutuhan pelanggannya terutama di masa sulit ini, juga mengantisipasi peningkatakan kebutuhan untuk koneksi data cepat.

Oleh karena itu, Indosat Ooredoo memastikan performa jaringan dalam mendukung komunikasi lancar bagi pelanggan. Termasuk kesiapan kapasitas jaringan untuk melayani peningkatan trafik atau kebutuhan koneksi telekomunikasi saat masyarakat melakukan physical distancing.

Nah, untuk informasi lebih lanjut mengenai paket Freedom Kuota Harian dari IM3 Ooredoo, klik di sini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bikin Vaksin Corona COVID-19, Perusahaan AS Pakai Nanopartikel Protein Seperti Virus

Posted: 13 Apr 2020 10:36 PM PDT

Liputan6.com, New York - Perusahaan bioteknologi AS, Ufovax, memperluas teknologi platform vaksin satu komponen protein perakitan nano partikel (1c-SApNP) yang dipatenkan menjadi vaksin Virus Corona COVID-19.

Prototipe vaksin ini menampilkan lonjakan protein SARS-CoV-2 yang menonjol dari perancah protein nanopartikel.

"Sebagai partikel seperti virus (VLP), vaksin nanopartikel akan mendorong sistem kekebalan untuk secara cepat menghasilkan antibodi untuk menetralkan (menonaktifkan) Virus Corona COVID-19, menawarkan perlindungan penerima terhadap Virus SARS-CoV-2 yang sebenarnya," kata perusahaan itu dalam sebuah pernyataan seperti dikutip dari Al Arabiya, Selasa (14/4/2020).

"Platform vaksin 1c-SApNP ditemukan oleh Jiang Zhu, PhD, Associate Professor di Departemen Biologi Struktural dan Komputasi Integratif di Scripps Research. Platform ini telah memberikan kandidat vaksin yang menjanjikan untuk mengatasi tantangan kesehatan global seperti HIV, HCV, Ebola, dan RSV."

Selama dua tahun terakhir, Zhu telah memimpin dua proyek yang didukung National Institutes of Health (NIH), yang berfokus pada pengembangan vaksin SARS-CoV / MERS-CoV. Setelah wabah Corona COVID-19 baru-baru ini, Zhu dan timnya menggunakan platform nanopartikel untuk membuat vaksin melawan SARS-CoV-2 dalam waktu kurang dari 60 hari.

"Saya senang atas keberhasilan kami dalam menyelesaikan langkah pertama yang penting ini dalam mengembangkan vaksin melawan Virus Corona baru. Kami berharap segera memulai tes awal untuk melihat apakah vaksin kami dapat mendorong respons kekebalan terhadap SARS-CoV-2 pada model hewan dan akhirnya dalam uji klinis," kata Dr. Zhu.

"Vaksin nanopartikel terdiri dari VLP yang dirakit sendiri yang terbuat dari protein identik; protein ini disintesis melalui penyisipan plasmid tunggal yang mengkode gen yang relevan menjadi sel host CHO atau C1 (DYAI), diikuti oleh ekspresi satu langkah dan dua pemurnian berikutnya," tambah Ufovax.

Amerika Serikat Mulai Uji Coba Vaksin Virus Corona Buatannya pada Manusia

Ilustrasi Covid-19, virus corona. Kredit: Gerd Altmann via Pixabay
Ilustrasi Covid-19, virus corona. Kredit: Gerd Altmann via Pixabay

Sebelumnya, uji coba manusia pertama untuk mengevaluasi kandidat vaksin terhadap Virus Corona COVID-19 telah dimulai di Seattle. Hal ini disampaikan oleh pejabat kesehatan AS pada Senin 16 Maret. Temuan ini kemudian meningkatkan harapan dalam perang global melawan penyakit tersebut.

Tetapi mungkin perlu satu tahun hingga 18 bulan sebelum vaksin Virus Corona COVID-19 dapat tersedia. Uji coba ini telah melewati lebih banyak fase uji coba untuk membuktikannya berhasil dan aman.

Melansir Channel News Asia, Selasa (17/3/2020), vaksin ini disebut mRNA-1273 dan dikembangkan oleh para ilmuwan dan kolaborator National Institutes of Health (NIH) AS di perusahaan bioteknologi Moderna, yang berbasis di Cambridge, Massachusetts.

"Uji coba label terbuka akan mendaftarkan 45 sukarelawan dewasa sehat berusia 18 hingga 55 tahun selama sekitar 6 minggu," kata NIH. "Peserta pertama menerima vaksin investigasi hari ini."

Hingga saat ini, belum ada vaksin atau perawatan yang disetujui untuk melawan penyakit Virus Corona COVID-19.

"Menemukan vaksin yang aman dan efektif untuk mencegah infeksi SARS-CoV-2 adalah prioritas kesehatan masyarakat yang mendesak," kata Anthony Fauci, kepala penyakit menular di NIH, menggunakan nama teknis untuk virus yang diyakini berasal dari kelelawar

"Studi Fase 1 ini, diluncurkan dalam kecepatan rekor, merupakan langkah pertama yang penting untuk mencapai tujuan itu."

Percobaan di Seattle ini akan mempelajari dampak dari dosis yang berbeda, yang diberikan oleh injeksi intramuskular di lengan bagian atas. Peserta akan  dimonitor untuk efek samping yang dirasakan seperti nyeri atau demam.

Kompetisi Global

Ilustrasi Foto Vaksin (iStockphoto)
Ilustrasi Foto Vaksin (iStockphoto)

Farmasi dan laboratorium penelitian di seluruh dunia kini sedang berlomba untuk mengembangkan perawatan dan vaksin untuk virus corona baru.

Pengobatan antivirus yang disebut remdesivir, yang dibuat oleh Gilead Sciences yang berbasis di AS, sudah dalam tahap akhir uji klinis di Asia dan dokter di China telah melaporkan bahwa obat itu terbukti efektif dalam memerangi penyakit ini.

Tetapi hanya uji coba secara acak yang memungkinkan para ilmuwan untuk mengetahui dengan pasti apakah itu benar-benar membantu atau apakah pasien akan pulih tanpa itu.

Satu lagi perusahaan farmasi AS bernama Inovio, yang membuat vaksin berbasis DNA, mengatakan akan memasuki uji klinis bulan depan.

Regeneron sedang mencoba untuk mengisolasi antibodi yang melawan Virus Corona yang dapat diberikan secara intravena untuk memberikan kekebalan sementara, dan berharap untuk memulai uji coba manusia pada musim panas.

Menurut Organisasi Kesehatan Dunia, 80 persen kasus COVID-19 ringan, 14 persen parah dan sekitar lima persen hasilnya kritis, mengakibatkan penyakit pernapasan parah yang menyebabkan paru-paru terisi dengan cairan yang pada gilirannya mencegah oksigen dari mencapai organ.

Pasien dengan kasus ringan sembuh dalam satu atau dua minggu, sementara kasus parah bisa memakan waktu hingga enam minggu atau lebih.

Perkiraan terbaru menunjukkan sekitar satu persen dari semua orang yang terinfeksi meninggal.

Saksikan Juga Video Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

40 Kata-kata Cinta dalam Diam Penuh Perasaan dan Menyentuh Hati

Posted: 13 Apr 2020 10:35 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kata-kata cinta dalam diam merupakan perasaan yang begitu mendalam. Hal ini cukup sering terjadi kepada pria maupun wanita. Berbagai perasaan yang tersimpan di dalam hati ini tidak dapat tersampaikan karena berbagai kondisi yang memaksanya demikian.

Cinta terkadang memang sulit diungkapkan dan tidak dapat disampaikan. Berbagai alasan membuat sesorang memendam saja perasaannya tersebut. Meski berat dan kadang membuat sedih, namun beberapa orang memilih cara ini. Mungkin karena hati masih tidak yakin dan bimbang.

Kata-kata cinta dalam diam merupakan parasaan yang terus dipendam tanpa diutarakan. Hal ini tentunya bisa menimbulkan rasa sakit dan sedih yang teramat mendalam terlepas dari apapun alasannya. Tentunya kamu sendiri yang dapat memutuskan apa pilihan yang terbaik terkait dengan perasaanmu tersebut.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Selasa (14/4/2020) tentang kata-kata cinta dalam diam.

Kata-kata Cinta dalam Diam Penuh Perasaan

Mencintai dalam diam./Copyright shutterstock.com/g/Chankowet
Mencintai dalam diam./Copyright shutterstock.com/g/Chankowet

Berikut beberapa kata-kata cinta dalam diam penuh perasaan:

1. "Diam yang paling tenang adalah mendoakan."

2. "Karena tak ada yang lebih tulus dari hati yang mencintai dalam perih, dan mendoakan dalam diam."

3. "Semua tak akan ada artinya jika hanya sebatas kata-kata belaka. Semua tak akan ada hasilnya jika hanya sebatas memendam rasa."

4. "Memperhatikanmu diam-diam, mendoakanmu setiap hari dan mencintaimu secara rahasia."

5. "Perasaan ini sangat dalam, sehingga aku memilih untuk memendam."

6. "Menjadi orang yang memendam rasa akan tersiksa jika tawa itu berasal dari seseorang wanita yang ia puja."

7. "Cinta terindah antara dua insan yang belum halal adalah saling mendoakan dalam diam tanpa saling mengetahui."

8. "Untuk orang sepertiku yang hanya bisa memendam perasaan, cinta hanya bisa memberikan sebuah penderitaan."

9. "Sampai detik ini setidaknya aku tau gimana rasanya mencintai dalam diam, memendam perasaan rindu sendirian."

10. "Puncak kangen paling dahsyat ketika dua orang tak saling telpon, sms, BBM, Tapi keduanya diam-diam saling mendoakan." - Sujiwo Tejo

Kata-kata Cinta dalam Diam Menyentuh Hati

ilustrasi pasangan/Photo by Ori Song on Unsplash
ilustrasi pasangan/Photo by Ori Song on Unsplash

Berikut beberapa kata-kata cinta dalam diam yang menyentuh hati:

1. "Karena mendoakan adalah cara mencintai yang paling rahasia."

2. "Aku lebih memilih memendam perasaan, karena aku takut terluka. Tapi justru memendam yang membuat luka."

3. "Terkadang memendam adalah pilihan satu-satunya agar semua terlihat baik-baik saja."

4. "Jika memang memendam rasa kepadamu begitu sulit dan menyakitkan, tapi mengapa hatiku enggan menyerah hingga detik ini."

5. "Ada seseorang yang tidak pernah mengirimkanmu pesan, tapi diam-diam dia menjadikanmu tujuan dan mendoakanmu untuk menjadikan tujuan akhir cintanya." - Rizky Khalid

6. "Hanya bisa menutup luka. Menahan api cemburu. Memendam rasa kecewa. Karena mau marahpun aku sadar, 'siapa aku?'."

7. "Karena puisiku mampu mengutarakan rasa tanpa memendam dan tanpa takut kehilangan."

8. "Aku sayang kamu, tapi aku hanya diam, terlihat tidak peduli, padahal dalam hati selalu mendoakan yang terbaik untuk kamu."

9. "Ada yang diam-diam masih menaruh harap, dia rajin memintamu dalam doanya walaupun ia tahu keterkabulan doanya sepertinya jauh dari kata mungkin." - Ferryanugerah

10. "Mereka berdua saling mendoakan satu sama lain, sedikit yang mereka tahu bahwa Allah sudah menentukan takdir mereka satu sama lain bahkan sebelum mereka dilahirkan."

Kata-kata Cinta dalam Diam Penuh Makna

Kata-kata Cinta dalam Diam Penuh Makna . (Foto: unsplash.com)
Kata-kata Cinta dalam Diam Penuh Makna . (Foto: unsplash.com)

Berikut beberapa kata-kata cinta dalam diam penuh makna:

1. "Kadang kamu harus melepaskan, bukan karena tak cinta, tapi karena kamu lebih mencintai dirimu yang terus terluka."

2. "Wanita menangis bukan karena mereka lemah, namun karena mereka tak temukan kata tuk ungkapkan perasaan mereka."

3. "Tiada yang lebih indah dari dua raga yang saling menjaga, Tidak bertemu namun saling menunggu, Tidak berpapasan namun saling memantaskan."

4. "Tersenyum adalah salah satu cara menyembunyikan luka di hati dan mencoba bertahan untuk kuat."

5. "Hanya karena pernah terluka, tak berarti kamu harus takut mencinta. Ada seseorang yang tepat untukmu di luar sana."

6. "Terlalu lama memendam cinta bisa membuat hati semakin terluka."

7. "Banyak ketakutan yang berujung dengan rasa sakit. Dia datang dengan kenyamanan baru yang sudah aku rasakan."

8. "Iya aku sayang sama kamu. tapi kamu gak pernah mau peka. makasih loh."

9. "Aku menikmati sepi hati dalam malam gelap ini, dan kubiarkan kau kembali terbit lalu kembali tenggelam di sini, di dekap jantung paling puisi."

10. "Sabtu malam kucoba tak sendiri, kuputar lagu lagu walau semua harus bernada engkau."

Kata-kata Cinta dalam Diam

Ilustrasi/copyrightshutterstock/Dragon Images
Ilustrasi/copyrightshutterstock/Dragon Images

Berikut beberapa kata-kata cinta dalam diam lainnya:

1. "Perasaan ini sangat dalam, sehingga aku memilih untuk memendam."

2. "Lebih baik diam dengan rasa sayang daripada tersakiti oleh harapan."

3. "Ada rasa yang kubiarkan berlalu begitu saja karena ada perasaan lain yang harus aku jaga."

4. "Kesedihan datang karena kamu terlalu banyak memendam rasa yang seharusnya bisa kamu ungkapkan."

5. "Selamat malam orang orang yg hanya bisa menjadi pengagum rahasia, tanpa dia tau perasaan kita gimana, tanpa dia tau diam diam kita memendam rasa."

6. "Ini salahku yang memendam perasaan terlalu dalam. Padahal aku tahu tidak bisa memaksakan perasaan seseorang untuk membalas perasaanku."

7. "Lantas harus bejuang seperti apa lagi? jika memendam perasaan adalah kesalahan."

8. "Saat kamu hanya bisa memendam perasaan kepada seseorang, saat itu juga, kamu harus siap melihat dia bersama yang lain."

9. "Karena puisi ku mampu mengutarakan rasa tanpa memendam dan tanpa takut kehilangan."

10. "Hanya sebatas teman yang saling memendam perasaan, tanpa berani mengungkapkan dan pada akhirnya berusaha saling melupakan."

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bersiap Dilanjutkan, Seluruh Pemain Serie A Bakal Dites Corona Covid-19 Awal Mei

Posted: 13 Apr 2020 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Milan - Federasi Sepak Bola Italia (FIGC) optimistis Liga Italia Serie A 2019/20 bisa kembali dilanjutkan dalam waktu dekat. Mereka pun tengah mewancakan untuk melakukan tes corona covid-19 kepada seluruh pemain, awal Mei ini.

Serie A 2019/20 resmi dihentikan pada 9 Maret lalu, lantaran pandemi virus Corona Covid-19. Total, masih tersisa 12 putaran yang belum dimainkan. Selain itu, masih ada empat pertandingan tunda yang harus dimainkan.

Hanya memang , FIGC belum bisa memastikan kapan Serie A 2019/20 bakal dilanjutkan. "Segera setelah kondisi memungkinkan," ujar Presiden FIGC, Gabriele Gravina, seperti dikutip Sky Sports.

Gravina menyebut, dalam waktu dekat, mereka akan menggelar pertemuan khusus. "Kami akan merancang prosedur khusus dan kemudian mensosialisasikannya," ujar Gravina.

Pastikan Pemain Negatif

Gabriele Gravina. (Dok. OA Sport)
Gabriele Gravina. (Dok. OA Sport)

Tes akan dilakukan untuk memastikan semua pemain dalam kondisi negatif. Sehingga klub-klub bisa kembali berlatih.

Namun, sekali lagi, Gravina tak berani menjamin, kapan kompetisi kembali dimulai. "Apakah kami akan memainkannya pada musim panas? Kami tak punya tenggat waktu. Yang penting kami bisa menyelesaikan musim ini," ujarnya.

Italia Paling Masif

Warga mengenakan masker   berjalan masuk ke sebuah stasiun kereta bawah tanah di Milan, Italia (24/2/2020). enam orang meninggal dan 222 lainnya teruji positif infeksi COVID-19 di Italia. (Xinhua/Daniele Mascolo)
Warga mengenakan masker berjalan masuk ke sebuah stasiun kereta bawah tanah di Milan, Italia (24/2/2020). enam orang meninggal dan 222 lainnya teruji positif infeksi COVID-19 di Italia. (Xinhua/Daniele Mascolo)

Sejauh ini, Italia sendiri masih merupakan salah satu negara yang paling masif trinveksi Corona. Bahkan, sejumlah pemain dan petinggi klub Serie A pun ikut terinfeksi.

Sebelum dihentikan, Juventus masih berada di puncak klasemen. Unggul satu poin dari Lazio di posisi kedua, dan sembilan poin dari Inter Milan yang ada di posisi ketiga.

Tentangan Brescia

Di sisi lain, tak sedikt pihak yang menentang digulirkanya lagi Serie A. Salah satunya adalah presiden Brescia, Massimo Cellino.

Dia bahkan menyebut timnya rela kehilangan sisa seluruh pertandingan jika Serie A kembali dilanjutkan."Serie A musim ini sudah tidak masuk akal lagi," ujarnya.

Saat ini, Brescia sendiri merupakan tim yang berada di dasar klasemen. Dari 26 pertaningan, mereka baru mengoleksi 16 poin.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Filipina Ubah Kapal Penumpang Jadi Fasilitas Karantina Pasien Covid-19

Posted: 13 Apr 2020 10:30 PM PDT

Personel Penjaga Pantai Filipina terlihat di dalam sebuah kapal penumpang yang diubah menjadi fasilitas karantina COVID-19 di Manila pada 13 April 2020. Filipina pada Senin (13/4) melaporkan 284 kasus baru COVID-19, sehingga total kasus di negara itu menjadi 4.932. (Xinhua/Rouelle Umali)
Personel Penjaga Pantai Filipina terlihat di dalam sebuah kapal penumpang yang diubah menjadi fasilitas karantina COVID-19 di Manila pada 13 April 2020. Filipina pada Senin (13/4) melaporkan 284 kasus baru COVID-19, sehingga total kasus di negara itu menjadi 4.932. (Xinhua/Rouelle Umali)

Personel Penjaga Pantai Filipina terlihat di dalam sebuah kapal penumpang yang diubah menjadi fasilitas karantina COVID-19 di Manila pada 13 April 2020. Filipina pada Senin (13/4) melaporkan 284 kasus baru COVID-19, sehingga total kasus di negara itu menjadi 4.932. (Xinhua/Rouelle Umali)

Staf yang mengenakan pakaian pelindung menyiapkan ranjang susun di dalam kapal penumpang yang diubah menjadi fasilitas karantina COVID-19 di Manila, 13 April 2020. Filipina pada Senin (13/4) melaporkan 284 kasus baru COVID-19, sehingga total kasus di negara itu menjadi 4.932. (Xinhua/Rouelle Umali)
Staf yang mengenakan pakaian pelindung menyiapkan ranjang susun di dalam kapal penumpang yang diubah menjadi fasilitas karantina COVID-19 di Manila, 13 April 2020. Filipina pada Senin (13/4) melaporkan 284 kasus baru COVID-19, sehingga total kasus di negara itu menjadi 4.932. (Xinhua/Rouelle Umali)

Staf yang mengenakan pakaian pelindung menyiapkan ranjang susun di dalam kapal penumpang yang diubah menjadi fasilitas karantina COVID-19 di Manila, 13 April 2020. Filipina pada Senin (13/4) melaporkan 284 kasus baru COVID-19, sehingga total kasus di negara itu menjadi 4.932. (Xinhua/Rouelle Umali)

Staf yang mengenakan pakaian pelindung menyiapkan ranjang susun di dalam kapal penumpang yang diubah menjadi fasilitas karantina COVID-19 di Manila, 13 April 2020. Filipina pada Senin (13/4) melaporkan 284 kasus baru COVID-19, sehingga total kasus di negara itu menjadi 4.932. (Xinhua/Rouelle Umali)
Staf yang mengenakan pakaian pelindung menyiapkan ranjang susun di dalam kapal penumpang yang diubah menjadi fasilitas karantina COVID-19 di Manila, 13 April 2020. Filipina pada Senin (13/4) melaporkan 284 kasus baru COVID-19, sehingga total kasus di negara itu menjadi 4.932. (Xinhua/Rouelle Umali)

Staf yang mengenakan pakaian pelindung menyiapkan ranjang susun di dalam kapal penumpang yang diubah menjadi fasilitas karantina COVID-19 di Manila, 13 April 2020. Filipina pada Senin (13/4) melaporkan 284 kasus baru COVID-19, sehingga total kasus di negara itu menjadi 4.932. (Xinhua/Rouelle Umali)

Personel Penjaga Pantai Filipina terlihat di dalam sebuah kapal penumpang yang diubah menjadi fasilitas karantina COVID-19 di Manila, pada 13 April 2020. Filipina pada Senin (13/4) melaporkan 284 kasus baru COVID-19, sehingga total kasus di negara itu menjadi 4.932. (Xinhua/Rouelle Umali)
Personel Penjaga Pantai Filipina terlihat di dalam sebuah kapal penumpang yang diubah menjadi fasilitas karantina COVID-19 di Manila, pada 13 April 2020. Filipina pada Senin (13/4) melaporkan 284 kasus baru COVID-19, sehingga total kasus di negara itu menjadi 4.932. (Xinhua/Rouelle Umali)

Personel Penjaga Pantai Filipina terlihat di dalam sebuah kapal penumpang yang diubah menjadi fasilitas karantina COVID-19 di Manila, pada 13 April 2020. Filipina pada Senin (13/4) melaporkan 284 kasus baru COVID-19, sehingga total kasus di negara itu menjadi 4.932. (Xinhua/Rouelle Umali)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Seri Honor 30 Akan Dibekali Fitur Super Fast Focusing

Posted: 13 Apr 2020 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Honor akan mengumumkan seri Honor 30 pada 15 April 2020. Menurut laporan, setidaknya akan hadir tiga varian yaitu Honor 30, Honor 30 Pro, dan Honor 30 Pro+.

Dilansir GSM Arena, Selasa (14/4/2020), dua hari sebelum kehadiraannya, sub-brand Huawei itu mengunggah sejumlah sampel dan teaser tentang smartphone tersebut di media sosial Weibo.

Berdasarkan keterangan, seri Honor 30 akan memiliki 1920 fps slow-mo, ultra-fast focusing, dan perekaman video 4K di 60fps.

Selain itu, varian Honor 30 Pro+ akan memiliki kemampuan fokus cepat yang akurat, serta pemrosesan grafis kuat. Smartphone ini disebut akan disokong chipset Kirin 990.

Mengenai fitur 1920 fpas slow-mo, Honor mengungkapkan dalam unggahan terpisah bahwa kemampuan ini membuat seri Honor 30 bisa menganbil video yang bagus, bersama dengan 4K di 60 fps dan stabilisasi Artificial Image Stabilization (AIS).

Sejauh ini, belum ada informasi tentang harga jual seri Honor 30.

Huawei P40 Pro Resmi Meluncur di Indonesia, Harganya?

Huawei P40 Pro. Liputan6.com/Iskandar
Huawei P40 Pro. Liputan6.com/Iskandar

Lebih lanjut, Huawei akhirnya mengumumkan kehadiran seri flagship teranyarnya, yakni P40, P40 Pro, dan P40 Pro Plus (P40 Pro+) untuk pasar Indonesia. Sebelumnya, ketiga smartphone tersebut sudah lebih dulu diumumkan dalam acara live streaming pada 26 Maret 2020.

"Setelah diumumkan 26 Maret 2020 untuk pasar global, kami dengan bangga mengumumkan series P40 untuk pasar smartphone Indonesia," ucap Lo Khing Seng, Deputy Country Director Huawei Consumer Business Group (CBG) saat membuka live stream, Jumat (10/4/2020).

Perusahaan asal Tiongkok itu akan merilis P40 Pro terlebih dahulu."P40 Pro akan menjadi seri pertama di seri ini yang akan menyambangi Indonesia," ucap Lo Khing Seng.

Huawei akan mulai menjual P40 Pro dengan harga Rp 14,499,000 di Indonesia. Perusahaan secara serentak membuka pre-order secara offline dan online pada Sabtu (11/4/2020).

(Din/Ysl)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Program Listrik Gratis Pemerintah Dinilai Kurang Perencanaan

Posted: 13 Apr 2020 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah memberikan beragam stimulus untuk membantu masyarakat menghalau dampak pandemi Corona, mulai dari keringanan cicilan hingga penggratisan dan pemberian diskon tarif listrik.

Dalam menggratiskan dan memberi diskon tarif listrik, pemerintah menyasar pelanggan 450 VA dan 900 VA. Adapun, pelanggan 450 VA mendapat penggratisan sementara pelanggan 900 VA mendapat diskon 50 persen.

Namun dalam pelaksanaannya, pemerintah dinilai kurang dalam merencanakan penerima stimulus dengan tepat. Hal tersebut disampaikan oleh Direktur Eksekutif Institute for Essential Services Reform Fabby Tumiwa.

"Reaksi yang diakukan sekarang sebenarnya menunjukkan adanya kelemahan kita dalam merespon krisis. Ketika memberi stimulus, kita nggak punya ukuran dan mekanisme siapa yang pantas menerima bantuan tersebut," ujar Fabby dalam telekonferensi, Selasa (14/4/2020).

Fabby melanjutkan, jaring pengaman sosial energi sangat terkait dengan indikator akses energi. Dirinya mencontohkan, dari sebuah rumah tangga miskin, pemerintah tidak memiliki alat ukur yang apakah pengguna 900 VA yang tarifnya subsidi adalah benar-benar miskin atau tidak, atau pengguna 450 VA benar-benar miskin atau tidak.

Bisa saja ada orang yang tidak mampu namun kebetulan mengontrak dengan listrik 1300 VA, mata pencaharian dan usahanya terdampak, namun justru tidak mendapat subsidi sama sekali dan harga listriknya malah cenderung naik.

 

Tak Semua Pelanggan Terdampak Corona

Warga memeriksa meteran listrik di kawasan Matraman, Jakarta, Kamis (2/4/2020). Di tengah pandemi COVID-19, pemerintah menggratiskan biaya tarif listrik bagi konsumen 450 Volt Ampere (VA) dan pemberian keringanan tagihan 50 persen kepada konsumen bersubsidi 900 VA. (Liputan6.com/Herman Zakharia)
Warga memeriksa meteran listrik di kawasan Matraman, Jakarta, Kamis (2/4/2020). Di tengah pandemi COVID-19, pemerintah menggratiskan biaya tarif listrik bagi konsumen 450 Volt Ampere (VA) dan pemberian keringanan tagihan 50 persen kepada konsumen bersubsidi 900 VA. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Lalu, tidak semua masyarakat yang menerima subsidi terdampak oleh Corona, begitu pula dengan masyarakat yang tidak menerima subsidi yang mungkin malah terhantam keras akibat penyebaran virus.

"Ini kelemahannya, kita belum bisa menetapkan siapa yang layak menerima subsidi, atau siapa yang layak mendapat subsidi saat krisis. Perlu ada mekanisme untuk melihat kelompok terdampak," ujarnya.

Oleh karenanya, pemrintah diharapkan dapat membangun integrasi data kemiskinan di Indonesia dan mencocokan data tersebut agar penyaluran subsidi listrik tepat sasaran.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Pesona Ratu Tisha, Mantan Sekjen PSSI yang Bikin Banyak Pria Jatuh Hati

Posted: 13 Apr 2020 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Mundurnya Ratu Tisha dari jabatannya sebagai Sekretaris Jenderal PSSI pada Senin (13/4/2020) kemarin, tentunya mengejutkan publik di Tanah Air terutama para pecinta dunia sepakbola.

"Hari ini, Senin 13 April 2020, melalui surat, saya telah resmi mengundurkan diri dari posisi Sekretaris Jenderal PSSI," tulis pemilik nama lengkap Ratu Tisha Destria itu dalam sebuah keterangan foto di Instagram.

Ratu Tisha menjabat sekretaris jenderal PSSI sejak 2017 dan berhasil unggul dari 29 kandidat lain. Sebelum Ratu, jabatan tersebut dipegang oleh Ade Wellington.

Bersyukur

Sekjen PSSI, Ratu Tisha, tersenyum saat pengundian Piala Presiden 2019 di Hotel Sultan, Jakarta, Selasa (19/2). Sebanyak 20 klub akan tampil dalam Piala Presiden yang akan di mulai pada 2 Maret 2019. (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)
Sekjen PSSI, Ratu Tisha, tersenyum saat pengundian Piala Presiden 2019 di Hotel Sultan, Jakarta, Selasa (19/2). Sebanyak 20 klub akan tampil dalam Piala Presiden yang akan di mulai pada 2 Maret 2019. (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)

Ratu Tisha pun bersyukur tak sekadar bisa memegang jabatan di PSSI. Wanita 35 tahun ini juga bahagia bisa melakukan sejumlah terobosan dalam rangka memajukan dunia sepak bola Indonesia.

Ungkapan

"Saya bersyukur pernah meraih kesempatan bekerja untuk melayani Anggota PSSI, pemain, pelatih, wasit, match commissioner, instruktur, dan para pecinta sepakbola sejak 17 Juli 2017," ujar Ratu Tisha.

Paras Wajah

Sekjen PSSI, Ratu Tisha, saat mengunjungi Kantor Redaksi KLY di Jakarta, Jumat (16/3). (Bola.com/Yoppy Renato)
Sekjen PSSI, Ratu Tisha, saat mengunjungi Kantor Redaksi KLY di Jakarta, Jumat (16/3). (Bola.com/Yoppy Renato)

Sewaktu pertama kali terpilih sebagai Sekjen PSSI, Ratu Tisha sempat membuat heboh warganet. Banyak yang memuji paras wajahnya. Bahkan warganet kaum Adam banyak yang terang-terangan jatuh hati kepadanya.

Deretan Potret

Di media sosial, Ratu Tisha terbilang cukup eksis meskipun jarang mengunggah potretnya. Sejumlah potret yang telah diunggahnya pun menjadikannya sorotan publik. Seperti apa ya? Yuk simak deretannya berikut ini.

1. Kongres FIFA

Ratu Tisha (sumber: instagram/@ratu.tisha)
Ratu Tisha (sumber: instagram/@ratu.tisha)

Salah satu potret yang dipamerkan Ratu Tisha selama berkiprah sebagai Sekjen PSSI adalah saat ia menghadiri 69th FIFA Congress (Kongres FIFA ke-69) yang digelar di Paris, Prancis, pada 5 Juni 2019. Lihat saja pesonanya pada potret satu ini.

2. Bersama Park Ji Sung

Ratu Tisha (sumber: instagram/@ratu.tisha)
Ratu Tisha (sumber: instagram/@ratu.tisha)

Selain itu, Ratu Tisha juga memamerkan potretnya saat bersama mantan pesepakbola asal Korea Selatan, Park Ji Sung, dalam kesempatan yang sama. Tampak keduanya berpose di depan Menara Eiffel.

3. Lapangan Sepak Bola

Ratu Tisha (sumber: instagram/@ratu.tisha)
Ratu Tisha (sumber: instagram/@ratu.tisha)

Berpose di depan lapangan sepak bola, pesona sekaligus kharisma Ratu Tisha sebagai Sekjen PSSI semakin terpancar.

4. Bersama Tri Rismaharini

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menggelar audiensi bersama Sekretaris Jenderal (Sekjend) PSSI Ratu Tisha. (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menggelar audiensi bersama Sekretaris Jenderal (Sekjend) PSSI Ratu Tisha. (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Ratu Tisha juga pernah menghadiri audiensi bersama yang digelar oleh Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini. Senyum Ratu Tisha tak pernah lepas selama di hadapan wali kota yang banyak menuai pujian itu.

5. Rapat Umum

Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria (tengah), diapit manajerial interim PT Liga Indonesia Baru, Dirk Soplanit (kiri) dan Gusti Randa, usai RUPS PT LIB di Hotel Sultan, Senayan, Kamis (28/2/2019). (Bola.com/Benediktus Gerendo Pradigdo)
Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria (tengah), diapit manajerial interim PT Liga Indonesia Baru, Dirk Soplanit (kiri) dan Gusti Randa, usai RUPS PT LIB di Hotel Sultan, Senayan, Kamis (28/2/2019). (Bola.com/Benediktus Gerendo Pradigdo)

Pada salah satu kesempatan, Ratu Tisha Destria sempat menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham yang digelar oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB). Pesona Ratu tak pudar meskipun ia tampak serius mengikuti rapat.

6. Menjawab Pertanyaan

Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria. (Bola.com/Benediktus Gerendo Pradigdo)
Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria. (Bola.com/Benediktus Gerendo Pradigdo)

Selaku Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria tentunya akan mendapat banyak pertanyaan, terutama dari para wartawan. Tentunya, Ratu Tisha sangat serius dalam menjawabnya seperti dalam potret satu ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: New York Catat Angka Kematian Tertinggi Akibat Corona

Posted: 13 Apr 2020 10:30 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Kota New York, menjadi negara bagian Amerika Serikat yang mencapai angka kematian tertinggi akibat virus corona. Menurut data, kematian akibat corona mencapai 10.056 orang.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

576 Orang Dirawat Inap di RS Darurat Corona di Wisma Atlet

Posted: 13 Apr 2020 10:27 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I Laksdya TNI Yudo Margono, melaporkan perkembangan jumlah pasien rawat inap di Rumah Sakit Darurat Corona atau Covid-19 Wisma Atlet per hari ini, Selasa (14/4/2020) pukul 08.00 WIB.

"Pasien yang rawat inap bertambah 13 orang. Semula 563 orang menjadi 576 orang," kata Yudo Margono saat dikonfirmasi.

Dia mengatakan, Orang Dalam Pemantauan (ODP), dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sama-sama mengalami penambahan.

"Pasien PDP bertambah 12 orang. Semula 123 menjadi 135 orang. Pasien ODP bertambah 1 orang. Semula 46 menjadi 47 orang," tutur Yudo.

Sedangkan untuk pasien virus Corona atau Covid-19 tetap jumlahnya. "Pasien Covid tetap 394 orang," ucap Yudo.

Sementara itu, di RS Darurat Corona di Pulau Galang, hingga kini masih merawat 39 orang pasien positif Covid-19. Mereka merupakan ABK KM Kelud. Dengan demikian, belum ada penambahan.

"Covid (positif) 39 orang," kata Yudo. Dia menyebut, semua pasien tersebut adalah laki-laki.

Mengenai keamanan di lokasi, Yudo mengaku mengerahkan ratusan personel. "Kekuatan personel Kogasgabpad 423 orang," pungkasnya.

Khusus untuk pasien-pasien yang dari luar negeri

Pembangunan Rumah Sakit Corona Covid-19 di Pulau Galang
Pembangunan Rumah Sakit Corona Covid-19 di Pulau Galang

Sebelumnya, Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I Laksdya TNI Yudo Margono mengatakan, rumah sakit di Pulau Galang, Kepulauan Riau mulai dioperasikan, Senin, 6 April 2020. Rumah sakit ini diprioritaskan bagi para pasien yang pulang dari luar negeri atau imigran.

"Dan juga ini dikhususkan untuk pasien-pasien yang dari luar negeri yaitu migran yang diutamakan," kata Yudo di Gedung Graha BNPB, Jakarta, Jumat 3 April 2020.

Selain itu, lanjutnya, rumah sakit darurat Covdi-19 tersebut juga akan menangani pasien dalam kategori ringan dan sedang.

"Dan bisa juga digunakan untuk masyarakat khususnya dari RS di sana yang tidak bisa nampung, sehingga bisa gunakan, RS darurat Pulau Galang ini," ujar Yudo.

Yudo melanjutkan, pulau tersebut dulunya merupakan tempat penampungan warga Vietnam. Ia mengaku, tempat tersebut telah dirapihkan dan bisa menampung 460 pasien.

"Ini bisa menampung semuanya 460 pasien apabila akan digunakan," ujar Yudo.

Yudo menjelaskan, terdapat tiga gedung observasi dengan jumlah kapasitas yang beragam di RS darurat Pulau Galang tersebut.

"Terdiri dari gedung observasi yang berjumlah bisa menampung 240 bed. Kemudian ada gedung observasi dua 52 bed dan gedung observasi satu 50 bed, serta gedung gedung lain sebagai pendukung," ucapnya.

Selain fasilitas tersebut, rumah sakit ini juga dilengkapi dengan landasan helikopter bagi pasien maupun dokter yang dibutuhkan dengan cepat.

Tak hanya itu, tambahnya, rumah sakit ini juga dilengkapi dengan dermaga yang memungkinkan evakuasi menggunakan transportasi air.

"Rumah sakit darurat galang ini juga bisa dilaksanakan evakuasi melalui heli maupun dari kapal, karena di situ ada dermaga yang bisa untuk mendukung kesiapan rumah sakit tersebut," jelas Yudo.

 

Reporter: Ronald

Sumber: Merdeka

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pasien Covid-19 Tanpa Gejala Keluhkan Sakit Kelamin

Posted: 13 Apr 2020 10:26 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Sudah sejak beberapa bulan lalu virus corona baru menyebar. Hingga saat ini jumlah pasien terinfeksi melebihi satu juta di seluruh dunia serta terdapat lebih dari 80 ribu kematian.

Namun, bahkan dengan jumlah kasus yang demikian banyaknya, para ilmuwan masih bingung karena beberapa pasien Covid-19 ini cenderung tidak menunjukkan gejala yang spesifik. Bahkan pada beberapa orang tidak memiliki gejala sama sekali atau terlihat sehat.

Sebuah laporan dari seorang pria yang berasal dari Massachusetts, Amerika, yang berusia 42 tahun misalnya, membuat heran para petugas medis. Ia didiagnosis positif Covid-19 saat berkunjung ke rumah sakit. Namun ia mengatakan tidak mengalami gejala yang umum melainkan untuk memeriksakan testisnya.

Petugas medis dari Harvard Medical School mencantumkan kasus tidak biasa ini ke dalam jurnal medis The American Journal of Emergency Medicine.

"Berdasarkan laporan tersebut, pasien tidak memiliki gejala batuk ataupun sesak napas, yang merupakan dua tanda virus corona yang umum," tulis peneliti, seperti dilansir Techtimes.

Laman berita Dailymail juga melaporkan, pasien tersebut memang sempat demam, tetapi demamnya hilang setelah dua hari. Ia juga sempat dirawat karena sembelit beberapa hari sebelumnya. 

Namun, yang paling ia keluhkan saat diperiksa ke dokter adalah nyeri tubuh, khususnya di area testis. Selain itu pria tersebut mengalami sensasi menusuk yang berasal dari pangkal pahanya dan menyebar ke punggung, perut, dan dadanya selama 8 hari sebelum ia memeriksakan diri ke dokter.

"Tidak ada sesuatu yang abnormal di area tersebut saat pemeriksaan fisik. Hasil rontgen dadanya juga jernih. Namun setelah CT scan, ia mengalami pneumonia," ujarnya.

 

 

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

Lantas, Bisakah Coronavirus Menyebabkan Kerusakan Organ Reproduksi Pria?

Varikokel terjadi saat pembuluh darah di dalam skrotum menjadi membesar.  (iStockphoto)
Varikokel terjadi saat pembuluh darah di dalam skrotum menjadi membesar. (iStockphoto)

Menurut dokter di Harvard Medical School, nyeri testis bukan merupakan gejala dari infeksi coronavirus. Namun, mereka memperingatkan "presentasi tidak lazim" dari COVID-19--dan pria Amerika ini dilaporkan bukan yang pertama mengalaminya.

Pada bulan Februari, para ilmuwan dari Tiongkok mengklaim bahwa virus itu dapat menyerang organ reproduksi pria. Sehingga peneliti berspekulasi bahwa virus tersebut berikatan dengan sel-sel yang melimpah di testis, yang menyebabkan "kerusakan jaringan."

Namun demikian, para ahli mengatakan bahwa pria tidak perlu khawatir karena hal ini membutuhkan penelitian yang kuat untuk memastikan gejala COVID-19 yang berkaitan dengan kerusakan testis.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

7 Potret Detik-Detik Tio Pakusadewo Ditangkap Polisi Lagi karena Narkoba

Posted: 13 Apr 2020 10:25 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Aktor senior Tio Pakusadewo kembali ditangkap polisi atas penyalahgunaan narkoba. Berdasarkan informasi, pria 56 tahun ini ditangkap jajaran Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya, di kontrakan di kawasan Jakarta Selatan, Selasa (14/4/2020) dini hari.

Kombes Herry Heryawan selaku Direktur Narkoba Polda Metro Jaya, juga telah membenarkan penangkapan Tio Pakusadewo saat dikonfirmasi melalui sambungan telpon Selasa (14/4/2020). "Iya (ditangkap)" ujar singkat Kombes Herry Heryawan.

Video penangkapan Tio Pakusadewo juga beredar di media sosial, WhatsApp. Saat penangkapan bintang Surat dari Praha ini, polisi yang menggunakan baju hazmat menggeledah seluruh tempat di kontrakannya. Dari hasil olah TKP polisi menyita barang bukti berupa alat isap sabu atau bong dan menemukan paket ganja.

Dalam penggeledahan itu, Tio Pakusadewo mengakui jika alat tersebut digunakan untuk menghisap narkotika. Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui kronologis dari penangkapan tersebut. Pasalnya, kepolisian masih mendalami kasus ini.

Seperti diketahui, Tio Pakusadewo pernah ditangkap atas penyalahgunaan narkoba pada 2017 lalu. Dari penangkapan tersebut polisi menyita barang bukti berupa tiga bungkus plastik klip yang berisi total 1,06 gram sabu. Berikut potret detik-detik penangkapan Tio Pakusadewo dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Selasa (14/4/2020).

1. Pria kelahiran 1963 ini kembali ditangkap polisi karena kasus penyalahgunaan narkoba.

7 Potret Detik-Detik Tio Pakusadewo Ditangkap Polisi karen Kasus Narkoba (Sumber: Kapanlagi)
7 Potret Detik-Detik Tio Pakusadewo Ditangkap Polisi karen Kasus Narkoba (Sumber: Kapanlagi)

2. Selama penggeledahan berlangsung, Tio duduk di sofa. Ia yang masih mengenakan kaus dan celana pendek tampak lesu.

7 Potret Detik-Detik Tio Pakusadewo Ditangkap Polisi karen Kasus Narkoba (Sumber: Kapanlagi)
7 Potret Detik-Detik Tio Pakusadewo Ditangkap Polisi karen Kasus Narkoba (Sumber: Kapanlagi)

3. Jajaran Diresnarkoba Polda Metro Jaya mengenakan baju hazmat saat menggeledah kontrakannya.

7 Potret Detik-Detik Tio Pakusadewo Ditangkap Polisi karen Kasus Narkoba (Sumber: Kapanlagi)
7 Potret Detik-Detik Tio Pakusadewo Ditangkap Polisi karen Kasus Narkoba (Sumber: Kapanlagi)

4. Beberapa alat bukti ditemukan, di antaranya satu paket ganja.

7 Potret Detik-Detik Tio Pakusadewo Ditangkap Polisi karen Kasus Narkoba (Sumber: Kapanlagi)
7 Potret Detik-Detik Tio Pakusadewo Ditangkap Polisi karen Kasus Narkoba (Sumber: Kapanlagi)

5. Dalam lemari ditemukan sebuah kotak berisi seperangkat alat hisap sabu.

7 Potret Detik-Detik Tio Pakusadewo Ditangkap Polisi karen Kasus Narkoba (Sumber: Kapanlagi)
7 Potret Detik-Detik Tio Pakusadewo Ditangkap Polisi karen Kasus Narkoba (Sumber: Kapanlagi)

6. Bintang Pintu Terlarang ini mengakui bahwa alat tersebut digunakannya untuk mengonsumsi sabu.

7 Potret Detik-Detik Tio Pakusadewo Ditangkap Polisi karen Kasus Narkoba (Sumber: Kapanlagi)
7 Potret Detik-Detik Tio Pakusadewo Ditangkap Polisi karen Kasus Narkoba (Sumber: Kapanlagi)

7. Belum dijelaskan detailnya, pihak kepolisian masih mendalami kasus narkoba yang kembali menjerat Tio.

7 Potret Detik-Detik Tio Pakusadewo Ditangkap Polisi karen Kasus Narkoba (Sumber: Liputan6.com)
7 Potret Detik-Detik Tio Pakusadewo Ditangkap Polisi karen Kasus Narkoba (Sumber: Liputan6.com)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ternyata Rangga Azof Jago Membuat Dialog Dengan Benda yang Ada

Posted: 13 Apr 2020 10:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Sinetron Samudra Cinta merupakan sinetron yang diproduksi oleh SinemArt yang tayang perdana pada tanggal 2 Desember 2019 di SCTV.

Sinetron ini diperankan oleh beberapa nama artis papan atas Indonesia seperti, Haico Van der Veken, Rangga Azof, Mischa Chandrawinata, Dude Harlino dan masih banyak lainnya.

Kali ini salah satu pemeran utama sinetron tersebut Rangga Azof akan ditantang bermain mystery box dalam BTS Samudra Cinta.

Penasaran seperti apa keseruan Rangga Azof bermain? Simak selengkapnya di channel SCTV hanya di Vidio.

Saksikan Videonya Di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jokowi Hitung Dampak Corona Terhadap Ekonomi di 2021

Posted: 13 Apr 2020 10:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi meminta seluruh pihak agar tetap waspada terkait dampak lanjutan dari Covid-19 khususnya pada ekonomi di 2021.

Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut meminta para menteri terkait agar menghitung kembali mulai dari resiko domestik, hingga global.

"Betul-betul tolong dihitung dengan cermat, potensi, peluang, dan berbagai resiko yang ada baik domestik, maupun global," kata Jokowi saat membuka Sidang kabinet paripurna, mengenai refokusing dan anggaran di Istana Bogor, Jawa Barat, Selasa (14/4).

Sebab itu, Mantan Walikota Solo tersebut meminta agar seluruh menteri kabinet Indonesia Maju agar tetap fokus pada misi besar. Yaitu kata dia, reformasi strukural harus tetap berjalan.

"Fokus pada misi besar kita yaitu reformasi strukural yang harus tetap berjalan, reformasi untuk percepatan dan pemerataan pembangunan," ungkap Jokowi.

"Baik itu reformasi birokrasi, baik dalam peningkatan produktifitas, dan juga tranformasi ekonomi itulah misi besar kita," tambah Jokowi.

Reporter: Intan Umbari Prihatin

Sumber: Merdeka.com

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

Jokowi: Pertumbuhan Ekonomi akan Terkoreksi Cukup Tajam

Ekspresi Presiden Joko Widodo atau Jokowi saat memberi arahan dalam Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara, Jakarta, Senin (9/4). Sidang Kabinet Paripurna membahas dua hal. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Ekspresi Presiden Joko Widodo atau Jokowi saat memberi arahan dalam Sidang Kabinet Paripurna di Istana Negara, Jakarta, Senin (9/4). Sidang Kabinet Paripurna membahas dua hal. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengatakan bahwa target pembangunan dan pertumbuhan ekonomi Indonesia akan terkoreksi tajam pada 2020. Penurunan tersebut tidak hanya terjadi di Indonesia saja tetapi juga di seluruh negara akibat pandemi Corona Covid-19.

"Pembangunan dan pertumbuhan ekonomi 2020 akan terkoreksi cukup tajam," kata Jokowi saat membuka Sidang kabinet paripurna, mengenai refocusing dan anggaran di Istana Bogor, Jawa Barat, Selasa (14/4/2020).

Mantan Walikota Solo tersebut menjelaskan, berbagai lembaga Internasional seperti IMF dan Bank dunia juga sudah memprediksi ekonomi global 2020 akan mengalami resesi. Menurut lembaga internasional tersebut, pertumbuhan ekonomi dunia bakal tumbuh negatif.

"Hitung-hitungan terakhir yang saya terima bisa tubuh negatif. Ekonomi global bisa tubuh negatif, minus 2,8 persen. Artinya tertarik sampai ke 6 persen," jelas Jokowi.

Sebab itu, kata dia, pemerintah harus menyiapkan skenario agar bisa pulih kembali. "Kita harus menyiapkan diri dengan berbagai skenario, kita juga tidak boleh pesimistis, dalam upaya pemulihan kesehatan maupun ekonomi, insyallah kita bisa," jelas Jokowi.

Dampak Corona, Pertumbuhan Ekonomi 170 Negara Diprediksi Negatif

Pemandangan deretan gedung-gedung pencakar langit di Jakarta, Jumat (29/9). Pemerintah melalui Menteri Keuangan Sri Mulyani meyakinkan target pertumbuhan ekonomi tahun 2018 sebesar 5,4 persen tetap realistis. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Pemandangan deretan gedung-gedung pencakar langit di Jakarta, Jumat (29/9). Pemerintah melalui Menteri Keuangan Sri Mulyani meyakinkan target pertumbuhan ekonomi tahun 2018 sebesar 5,4 persen tetap realistis. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Sebelumnya, World Economic Forum (WEF) memandang penyebaran Virus Corona (Covid-19) mulai menunjukkan dampak ekonomi terhadap dunia. Banyak negara yang memprediksikan ekonominya akan resesi. Dalam hal ini, pertumbuhan ekonomi sejumlah negara akan negatif.

Managing Director WEF Saadia Zahidi menjelaskan sejumlah negara tengah berlomba-lomba mengeluarkan stimulus ekonomi demi menahan gempuran efek virus corona di sektor economi.

"Pemerintah di masing-masing negara harus memikirkan jangka panjang dalam mengantisipasi dampak ekonomi dari Covid-19 ini," kata dia seperti dikutip Liputan6.com dari laporannya, Minggu (12/4/2020).

Bahkan, ditegaskannya, negara-negara berkembang lebih sulit tiga kali lipat dibanding negara maju dalam menyelesaikan Covid-19 ini. Banyak peertimbangan, mulai dari teknologi yang dimiliki kurang memadahi hingga fasilitas kesehatan yang minim.

"IMF memproyeksikan bahwa 170 negara akan mengalami pertumbuhan pendapatan per kapita negatif tahun ini," tegas dia.

Untuk itu, dirinya menyarankan, dalam menanggulangi Covid-19 ini tidak hanya fokus dalam kebijakan domestik melainkan juga ada kerjasama internasional. 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hampir 90 Persen Kepala Desa Tak Setuju Warganya Mudik pada Lebaran 2020

Posted: 13 Apr 2020 10:20 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT), dan Transmigrasi melalui Pusat Data dan Informasi Badan Penelitian dan Pengembangan, Pendidikan dan Pelatihan, dan Informasi (Balilatfo) merilis hasil survei soal Mudik Lebaran 2020 kepada kepala desa di Indonesia. Salah satu hasil survei tersebut tersebut menyebutkan hampir 90 persen atau tepatnya 89,75 persen kepala desa tidak setuju warganya mudik.

"Nah ternyata 89,75 persen hampir mutlak kepala desa tidak setuju warganya mudik pada saat ini. hanya 10,25 yang menyetujui mudik. Aspirasi kepala desa perlu didengar terutama oleh perantau, yang dibutuhkna desa adalah tidak mudik ke desa pada Lebaran 2020," kata Kepala pusat data dan Informasi Balilatfo Ivanovich Agusta, dalam keterangannya, Selasa (14/4/2020).

Jajak pendapat ini dilaksanakan pada 10-12 April 2020. Populasi jajak pendapat ini merupakan desa dengan penduduk mayoritas beragama Islam dengan jumlah 53.808 desa. Dengan responden sebanyak 3.931 kepala desa yang tersebar di 31 provinsi di Indonesia. Sampel desa diambil secara random di tiap provinsi. Margin error diperkirakan 1,31 persen.

Dia menjelaskan, bahwa jajak pendapat dilakukan karena dorongan mudik saat ini sangat kuat. Tidak hanya dorongan sosial dan budaya untuk berkumpul dengan keluarga besar saja, melainkan dari sisi ekonomi. Jika 23 juta warga desa di kota mudik, maka akan membawa Tunjangan Hari Raya minimal Rp 3,4 triliun ke daerah.

 

 

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

Masalah Kesehatan

Calon pemudik saat berada di area Terminal Kampung Rambutan Jakarta, Senin (30/3/2020). Pemerintah sedang menyiapkan peraturan terkait mudik lebaran 2020 untuk mengurangi mobilitas penduduk dalam upaya pencegahan penyebaran virus Corona COVID-19. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
Calon pemudik saat berada di area Terminal Kampung Rambutan Jakarta, Senin (30/3/2020). Pemerintah sedang menyiapkan peraturan terkait mudik lebaran 2020 untuk mengurangi mobilitas penduduk dalam upaya pencegahan penyebaran virus Corona COVID-19. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Namun, keadaan berubah semenjak ada pembatasan gerak karena adanya pandemi Corona  Covid-19. Dari hasil survei tersebut menunjukkan alasan kepala desa tidak setuju untuk warganya mudik, yakni yang paling menonjol terkait kesehatan.

Kesehatan menjadi alasan utama bagi opini kepala desa untuk mudik atau tidak mudik. Alasan kesehatan hampir mutlak tidak setuju mudik 88,38 persen. Selanjutnya alasan sosial 45,51 persen dan ekonomi 43,18 persen menjadi prioritas kedua yang menjadi prioritas bagi kepala desa yang setuju mudik.

Menurut penjelasan Ivanovich, terdapat konsekuesi bagi kebijakan, yakni berbagai aspek kesehatan harus menjadi argument utama, untuk menunjang kebijakan tidak mudik sebagai opini mayoritas.

"sebagian besar kepala desa meminta peratau ga mudik. aspek kesehatan harus menjadi argumen utama terutama mensosialiasikan bahwa tahun ini sebaiknya ga mudik. perlu ada kontra argumen bagi alasan-alasan sosial maupun ekonomi," tutupnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jokowi Sebut Penegakan Hukum Bagi Pelanggar Aturan Cegah Corona Penting

Posted: 13 Apr 2020 10:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menekankan pentingnya aparat melakukan penegakan hukum bagi pelanggar aturan terkait penanganan virus Corona (Covid-19). Menurut dia, hal itu dilakukan agar masyarakat disiplin dan patuh dengan aturan demi menekan penyebaran virus Corona.

"Penegakan hukum dengan dukungan aparat negara. Ini juga penting dilakukan dalam hal ini. Sehingga betul-betul masyarakat kita memiliki kedisiplinan yang kuat untuk menghadapi ini," ujar Jokowi saat memimpin sidang kabinet paripurna melalui video konferensi, Selasa (14/4/2020).

Dia telah memerintahkan agar pengujian sampel atau spesimen untuk mendeteksi virus corona ditingkatkan. Jokowi juga meminta agar pelacakan kontak dekat pasien positif dilakukan secara agresif untuk mencegah penyebaran corona.

"Ini kepada Ketua Gugus Tugas, Menteri Kesehatan, Polri dibantu TNI agar yang pertama yang saya sampaikan tadi betul-betul diberikan perhatian. Tingkat pengujian sampel yang masif, pelacakan yang agresif, diikuti dengan isolasi yang ketat," jelasnya.

Berobat Online

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengimbau agar masyarakat berobat online atau telemedicine. Menurut dia, saat ini pemerintah bekerja sama dengan perusahaan teknologi sehingga masyarakat tak perlu lagi berobat ke rumah sakit.

Hal itu juga upaya pemerintah mengurangi penyebaran virus corona. Melalui telemedicine, masyarakat masih dapat berkonsultasi dan mendapatkan resep obat dari dokter tanpa perlu ke rumah sakit.

"Sehingga orang tidak perlu bertemu dengan dokter, tidak perlu harus ke rumah sakit tetapi bisa konsultasi kesehatan lewat telemedicine," kata Jokowi.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Momen Seleb Tanah Air saat Belajar Mengaji, Tuai Pujian

Posted: 13 Apr 2020 10:15 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Sibuk di dunia hiburan tak membuat para selebriti ini kehilangan waktunya untuk memperdalam ilmu agama. Tak hanya mengikuti kajian dari ustaz ataupun ulama, namun juga belajar membaca Alquran. 

Seperti yang dilakukan beberapa selebriti di bawah ini, para selebriti di bawah ini tak segan membagikan momen belajar membaca Alquran. Ada yang sengaja khusus mendatangkan guru mengaji ke rumah, ada yang berguru langsung dengan ulama, namun ada juga yang belajar secara otodidak dan berguru dengan teman.

Momen seleb saat belajar mengaji ini pun menuai beragam pujian dari warganet. Doa agar mereka bisa tetap istiqomah pun mengalir dari penggemar dan orang terdekat. Tak hanya itu saja, para selebriti ini mampu menunjukkan bahwa tak ada kata terlambat untuk belajar agama. 

Penasaran seperti apa momen para selebriti Tanah Air saat belajar mengaji? Dilansir dari berbagai sumber, berikut Liputan6.com ulas momen seleb Tanah Air saat belajar mengaji, Selasa (14/4/2020)

 

1. Evelin Andjani

Evelin Nada Anjani, mantan istri Aming mengisi waktu luang saat isolasi diri dengan belajar iqra. Momen tersebut ia unggah melalui laman Instagram pribadinya pada Jumat (10/4/2020) lalu. 

Evelin tampak serius belajar iqra untuk bisa membaca Alquran. Dalam video yang diunggah, tampak Evelin Nada Anjani tampil cantik menggunakan hijab berwarna putih. Dia pun tampak belajar iqra secara online.

Evelin pun mengaku tak malu di usianya saat ini yakni 28 tahun dirinya baru belajar iqra. Justru dia ingin mengajak orang lain agar tak malu belajar iqra dari nol.

2. Paula Verhoeven

5 Momen Seleb Tanah Air Belajar Mengaji
5 Momen Seleb Tanah Air Belajar Mengaji

Istri Baim Wong, Paula Verhoeven juga belajar mengaji. Proses belajar mengajar itu dilakukan di rumahnya dengan mendatangkan guru mengaji. Paula terlihat menggunakan mukena berwarna cokelat saat belajar mengaji. 

Momen model cantik belajar mengaji ini terlihat di laman YouTube Channel Baim Wong, BAPAU FAMILY diunggah pada September 2019 lalu. Dalam momen tersebut, Baim mengaku sedikit menekan Paula karena itu adalah tanggung jawabnya sebagai suami. 

"Kalau agama iya, kalau ngaji iya saya nge-push. Cuma kalau masakan nggak. Kalau ngaji iya karena itu kan tanggung jawab saya," pungkas Baim pada September 2019 lalu. 

 

3. Deddy Corbuzier

5 Momen Seleb Tanah Air Belajar Mengaji
5 Momen Seleb Tanah Air Belajar Mengaji

Deddy Corbuzier memutuskan menjadi mualaf sejak Juni 2019 lalu. Pesulap sekaligus presenter ini semakin rutin memperdalam agama islam. Salah satunya belaja rmengaji. 

Melalui channel YouTubenya berjudul 'MENJAWAB NETIZEN PANITIA SURGA...' yang tayang pada Juli 2019 lalu, Deddy belajar mengaji dengan Gus Miftah.  Meski mengaku mengidap disleksia, namun pria 43 tahun ini tak butuh waktu lama untuk bisa membaca Iqra 1. 

 

4. Roger Danuarta

5 Momen Seleb Tanah Air Belajar Mengaji (Sumber: Foto: sctv.co.id/Hot Shot)
5 Momen Seleb Tanah Air Belajar Mengaji (Sumber: Foto: sctv.co.id/Hot Shot)

Serupa dengan Deddy Corbuzier, Roger Danuarta memutuskan untuk menjadi mualaf pada tahun 2018 lalu. Untuk memperdalam ilmu agama, Roger membaca Alquran. 

Momennya saat belajar ngaji dengan bimbingan seorang ustaz pun diabadikan Hot Shot SCTV. Dalam momen tersebut suami Cut Meyriska ini tengah belajar membaca Iqra. Meski baru belajar sebentar, namuan Roger sukses membuat kagum publik saat ia membaca surat Ar-Rahman di hari pernikahannya. 

5. Marcella Simon

5 Momen Seleb Tanah Air Belajar Mengaji (Sumber: Instagram/@macella_simon)
5 Momen Seleb Tanah Air Belajar Mengaji (Sumber: Instagram/@macella_simon)

Aktris Marcella Simon menjadi sorotan publik karena keputusannya untuk menjadi seorang mualaf. Wanita kelahiran 9 Mei 1989 ini memutuskan memeluk Islam pada 2019 lalu. 

Tak hanya mulai belajar menggunakan hijab saja, pesinetron cantik ini juga belajar mengaji. Momen belajar mengaji Marcella Simon, ia unggah di laman Instagram pribadinya pada 2019 lalu. 

Wanita 30 tahun ini tampil cantik dalam balutan hijab, ia pun tampak serius belajar mengaji saat mengikuti kajian.  Dari laman Instagram pribadinya, bintang FTV ini juga rutin mengikuti kajian bersama beberapa selebriti Indonesia.

 

 

6. Rafathar

5 Momen Seleb Tanah Air Belajar Mengaji
5 Momen Seleb Tanah Air Belajar Mengaji

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina nampaknya mulai membiasakan anaknya belajar mengaji sejak kecil. Saat usia Rafathar masih menginjak angka  2,5 tahun, putra sulungnya Rafathar Malik Ahmad mulai belajar mengaji.

Momen ini terlihat dari laman Instagram pribadi Raffi dan Nagota Slavina pada 2018 lalu. Raffathar belajar mengenal huruf hijaiyah lewat seorang guru mengaji yang datang ke rumah. Tidak sendirian, Rafathar belajar bersama beberapa orang temannya yang seumuran.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mudahkan Warga Belanja, Pemerintah Batam Bangun Aplikasi Pasar Mama

Posted: 13 Apr 2020 10:10 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk beraktivitas di rumah aja. Langkah tersebut untuk menghambat penyebaran virus Corona yang sudah dinyatakan sebagai pandemi oleh WHO. 

Untuk meminimalisasi warga yang keluar rumah untuk berbelanja keperluan sehari-hari terutama bahan pangan, Pemerintah Kota Batam menyediakan Aplikasi Pasar Mama. Aplikasi ini bekerja sama dengan Gojek. 

Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Batam Gustian Riau mengatakan, belanja online adalah salah satu upaya Pemko Batam untuk mencegah penyebaran wabah Corona. Pasar Mama ini akan diresmikan pada Kamis 16 April 2020.

"Karena ada intruksi di rumah saja, jadwal operasional pasar dikurangi. Kami menyiapkan Pasar Mama yang akan di-launching Kamis ini, aplikasi ini bisa di-download di PlayStore dan AppStore," katanya, Senin (14/4/2020).

Gustian menyampaikan, semua kebutuhan bahan pangan tersedia di Aplikasi Pasar Mama. Seperti, aneka buah-buahan, bumbu, susu, sabun, minuman, sayuran, daging, beras, minyak, gula dan bahan pokok lainnya. Harganya, dijamin sesuai harga dari distributor sehingga lebih miring.

"Semua kebutuhan ada di Pasar Mama," ujarnya.

Adapun, cara berbelanja di Pasar Mama yakni dengan mengunduh aplikasi Pasar Mama di PlayStore dan AppStore, membaca petunjuk tata cara belanja di Pasar Mama dan tata cara pembayaran dan pengiriman barang,

Lalu log in terlebih dahulu dengan mengisi data lengkap yakni email, alamat pengantaran detail dan nomor WhatsApp. Pastikan koneksi internet paket data di handphone konsumen cukup dan berjalan lancar saat order berlangsung, lakukan pemesanan dengan mengetik tombol keranjang.

Sebaiknya, lakukan dengan berhati-hati dan cermat karena barang yang sudah dibeli tidak bisa ditukar atau dikembalikan.

Pelanggan wajib memperhatikan jenis-jenis barang beserta satuan gram, kilogram, peace, atau buah, dan harga dalam setiap belanjaan yang dipilih.

Kesalahan pemilihan barang menjadi tanggung jawab sepenuhnya customer. Jumlah total belanja untuk sekali order minimal Rp20 ribu, setelah selesai berbelanja dilanjutkan ke menu pembayaran.

 

**Ayo berdonasi untuk perlengkapan medis tenaga kesehatan melawan Virus Corona COVID-19 dengan klik tautan ini.

Jadwal Pemesanan

Aktivitas pedagang cabai dan bawang putih di pasar Kebayoran Lama, Jakarta, Kamis (6/2/2020). Harga cabai dan bawang putih mengalami kenaikan hingga mencapai dua kali lipat akibat musim hujan. (Liputan6.com/Angga Yuniar)
Aktivitas pedagang cabai dan bawang putih di pasar Kebayoran Lama, Jakarta, Kamis (6/2/2020). Harga cabai dan bawang putih mengalami kenaikan hingga mencapai dua kali lipat akibat musim hujan. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Untuk Jadwal pemesanan dan pengantaran barang sesi pertama pukul 06.00 sampai 09.00, diantar pukul 09.01 sampai 11.00 atau lebih cepat. Sesi kedua, pukul 09.01 sampai 12.00 diantar pukul 11.01 sampai 13.00 atau lebih cepat. Sesi ketiga, 12.01 sampai 06.00 hari berikutnya, diantar pukul 07.00 sampai 09.00 atau lebih cepat.

Untuk pembelian buah-buahan, minimal 1 kilogram kecuali buah semangka, melon atau pepaya minimal 1,5 kilogram, toleransi pembelian buah-buahan maksimal plus minus 10 persen dari berat buah-buahan, apabila terdapat barang yang kosong atau habis maka akan dilakukan refund atau pengembalian dana senilai barang yang kosong tersebut paling lambat 24 jam setelah transaksi.

Cara pembayaran mudah dengan melakukan transfer sesuai jumlah yang tertera pada orderan melalui online payment debit, kartu kredit atau go pay di menu pembayaran. Konsumen dapat memantau pemesanan mulai dari pemesanan barang, status pembayaran, dan sampai status pengiriman melalui notifikasi email atau WA, harga sewaktu-waktu dapat berubah mengikuti harga pasaran tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

Cara pengantaran order dibuka setiap hari Senin sampai Minggu mulai pukul 06.00 sampai 24.00, masa tunggu verifikasi pembayaran terhadap order yang sudah dipesan selama 15 menit, dan terbatalkan secara otomatis dari sistem bila tidak melakukan pembayaran serta disarankan melakukan order ulang.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tio Pakusadewo Sempat Berjanji Tak Pakai Narkoba Lagi

Posted: 13 Apr 2020 10:10 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Tio Pakusadewo kembali berurusan dengan polisi atas kasus penyalahgunaan narkoba. Ia ditangkap dengan barang bukti alat isap sabu.

Bagi Tio Pakusadewo, ini adalah kali kedua ia terlibat dalam kasus yang sama.

Padahal sebelumnya, dihadapan Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Tio Pakusadewo berjanji tidak akan menyentuh narkoba lagi setelah divonis hukuman 9 bulan rehabilitasi.

"Siap yang mulia, saya tak akan mengulangi lagi. Saya punya janji untuk diri saya sendiri. Tidak untuk siapa-siapa," katanya usai sidang vonis di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada 24 Juli 2018.

Pelajaran

Tio Pakusadewo
Tio Pakusadewo

Saat itu, kata Tio Pakusadewo, tersandung kasus narkoba adalah pembelajaran penting buatnya. Apalagi selama berbulan-bulan ia harus merasakan dinginnya sel tahanan.

"Ini jadi pelajaran saya pasti," kata Tio Pakusadewo.

Mengingkari Janji

Eksklusif Tio Pakusadewo (Fotografer: Fathan Rangkuti, Digital Imaging: Denti Ebtaviani, Wardrobe: Antoni Maroto, Make up: First, Bintang.com)
Eksklusif Tio Pakusadewo (Fotografer: Fathan Rangkuti, Digital Imaging: Denti Ebtaviani, Wardrobe: Antoni Maroto, Make up: First, Bintang.com)

Namun ternyata janji tersebut diingkari sendiri oleh Tio Pakusadewo. Kini aktor gaek berusia 56 tahun itu kembali ditangkap polisi dengan kasus yang sama. Kabar penangkapan Tio Pakusadewo diketahui lewat video yang beredar di media sosial, Selasa (14/4/2020).

Alat Isap Sabu

Polisi berhasil menemukan alat isap sabu dari penangkapan kedua  Tio Pakusadewo. Aktor 56 tahun itu pun tak mengelak kalau bong tersebut adalah miliknya yang digunakan untuk menghisab sabu.

"Pak Tio itu alat apa," tanya polisi

"Buat pakai sabu" jawab Tio Pakusadewo.

Kasus Kedua

Tio Pakusadewo (Nurwahyunan/Fimela.com)
Tio Pakusadewo (Nurwahyunan/Fimela.com)

Tio Pakusadewo pernah ditangkap atas kepemilikan sabu pada 2017 silam. Dari penangkapan itu polisi berhasil mengamankan cangklong dan 1,06 gram sabu sisa pakai. Atas perbuatannya Tio Pakusadewo divonis 9 bulan penjara.

Kini untuk kedua kalinya Tio Pakusadewo kembali ditangkap polisi. Dari hasil pengeledahan polisi berhasil mengamankan alat isap sabu dari kediaman Tio Pakusadewo

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ini Harta Kekayaan Deputi Penindakan KPK Brigjen Karyoto dari LHKPN 2013

Posted: 13 Apr 2020 10:08 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri resmi melantik Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Brigjen Karyoto sebagai Deputi Penindakan KPK.

Karyoto mengisi jabatan yang kosong sejak ditinggal Firli pada Juni 2019. Firli saat itu dikembalikan ke Polri dan maju menjadi Ketua KPK. Saat posisi deputi penindakan kosong, RZ Panca Putra yang menjabat Direktur Penyidikan menjadi Pelaksana Tugas Deputi Penindakan.

Menjadi deputi penindakan, Karyoto belum menyampaikan laporan harta kekayaan penyelenggara negara (LHKPN) kepada KPK. Padahal, kepatuhan penyampaian LHKPN menjadi salah satu kewajiban bagi para pejabat negara, termasuk Karyoto.

Berdasarkan laman laporan harta kekayaan penyelengara negara yang diakses Liputan6.com melalui elhkpn.kpk.go.id, Karyoto terakhir melaporkan hartanya pada 18 Desember 2013. Saat itu Karyoto menjabat Direktur Kriminal Umum Kepolisian Daerah D.I Yogyakarta.

Saat itu, harta Karyoto mencapai Rp 5,4 M. Harta tersebut terdiri dari harta bergerak dan tidak bergerak.

 

Harta Tidak Bergerak

Untuk harta tidak bergerak, Karyoto tercatat memiliki tujuh bidang tanah dan bangunan yang tersebar di Garut dan Yogyakarta. Tanah dan bangunan tersebut senilai Rp 5.720.000.000.

Sedangkan harta bergeraknya, pada 2013 lalu Karyoto melaporkan harta bergeraknya berupa tiga mobil dengan nilai Rp 400 juta. Harta lainnya dari usaha pribadi senilai Rp 800 juta. Giro atau setara kas lainnya senilai Rp 1.278.000.000.

Karyoto tercatat memiliki piutang Rp 100 juta. Namun dia juga melaporkan dirinya memiliki utang sebesar Rp 2.845.000.00. Jadi total harta yang dia laporkan pada 2013 lalu senilai Rp 5.453.000.000.

Plt Juru Bicara KPK bidang pencegahan Ipi Maryati sempat menyebut bahwa kepatuhan LHKPN menjadi dasar pemilihan bagi calon deputi penindakan.

"Pada prinsipnya KPK melakukan penelusuran terkait latar belakang dan rekam jejak kandidat yang mengikuti seleksi jabatan struktural di KPK (deputi penindakan) yang saat ini sedang berlangsung, salah satunya terkait kepatuhan LHKPN bagi mereka yang termasuk wajib lapor LHKPN," kata Ipi beberapa waktu yang lalu.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Beda Penampilan 5 Pemain Tim Kampung Bojong Ronaldowati Dulu Vs Kini, Pangling

Posted: 13 Apr 2020 10:05 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Siapa sih yang tidak tahu sinetron Ronaldowati? Sinetron bergenre komedi keluarga ini tayang perdana di layar kaca pada 25 Februari 2008. Saking populernya, membuat sinetron Ronaldowati sampai mencapai 345 episode penayangan.

Sinetron Ronaldowati menceritakan tentang anak-anak kampung Bojong yang gemar bermain sepak bola. Sampai akhirnya, mereka membuat tim kampung Bojong dengan anggota tim yakni Wati, Ceking, Mat Gondrong, Rimbi dan Bom Bom.

Kini 12 tahun berselang, para pemain anggota tim kampung Bojong sudah dewasa. Penampilan mereka sekarang sukses bikin pangling banyak orang. Dari Nona Berlian yang semakin cantik hingga Omo Kucrut yang sukses menjadi DJ adalah bukti para pemeran Ronaldowati tetap eksis hingga sekarang.

Penasaran kan bagaimana beda penampilan pemeran tim kampung Bojong Ronaldowati dulu vs kini? Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber transformasi penampilan pemeran tim kampung Bojong Ronaldowati dulu dan kini, Selasa (14/4/2020).

1. Pemeran Wati, Nona Berlian kini mulai beranjak dewasa. Di usianya ke-20, Nona semakin terlihat cantik.

Beda Penampilan 5 Pemain Tim Kampung Bojong Ronaldowati Dulu Vs Kini (sumber: Instagram.com/nonaberlian14)
Beda Penampilan 5 Pemain Tim Kampung Bojong Ronaldowati Dulu Vs Kini (sumber: Instagram.com/nonaberlian14)

2. Pemeran Mat Gondrong, Tommy Kaganangan kini juga terlihat sangat trendi. Kini Tommy aktif sebagai YouTuber di channel Tommy Kaganangan.

Beda Penampilan 5 Pemain Tim Kampung Bojong Ronaldowati Dulu Vs Kini (sumber: Instagram.com/tommykaganangan15)
Beda Penampilan 5 Pemain Tim Kampung Bojong Ronaldowati Dulu Vs Kini (sumber: Instagram.com/tommykaganangan15)

3. Omo Kucrut, pemeran Ceking kini semakin terlihat sukses sebagai disk jockey (DJ).

Beda Penampilan 5 Pemain Tim Kampung Bojong Ronaldowati Dulu Vs Kini (sumber: Instagram.com/omokucrut)
Beda Penampilan 5 Pemain Tim Kampung Bojong Ronaldowati Dulu Vs Kini (sumber: Instagram.com/omokucrut)

4. Karakter Rimbi yang diperankan oleh Alhan, kini berpenampilan cantik dengan memakai hijab.

Beda Penampilan 5 Pemain Tim Kampung Bojong Ronaldowati Dulu Vs Kini (sumber: Instagram.com/alhanelhaan)
Beda Penampilan 5 Pemain Tim Kampung Bojong Ronaldowati Dulu Vs Kini (sumber: Instagram.com/alhanelhaan)

5. Kiper tim kampung Bojong, Bom Bom yang diperankan Adis kini mulai beranjak dewasa dengan penampilannya semakin menawan.

Beda Penampilan 5 Pemain Tim Kampung Bojong Ronaldowati Dulu Vs Kini (sumber: Instagram.com/nonaberlian14)
Beda Penampilan 5 Pemain Tim Kampung Bojong Ronaldowati Dulu Vs Kini (sumber: Instagram.com/nonaberlian14)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Intip Keunggulan Skuter Listrik KTM dan Bajaj yang Bertampang Nyeleneh

Posted: 13 Apr 2020 10:04 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Bajaj Auto dan KTM terus menjalin kerja sama. Terbaru, mereka mengembangkan skuter listrik. Memiliki beragam keunggulan, kendaraan ramah lingkungan ini diklaim lebih ringan dan tak perlu daya besar.

Seperti dilansir Motorbeam, Selasa (14/4/2020), memanfaatkan pabrik Bajaj Auto di Pune, India, produksi skuter listrik akan mulai dilakukan pada tahun 2022 mendatang.

Selain untuk pasar domestik, E-moped rencananya akan di ekspor ke beberapa negara di dunia. Meski demikian, belum ada informasi resmi terkait waktu peluncuran.

Berada di bawah naungan kedua merek, E-moped akan tersedia di dealer resmi Bajaj dan KTM.

Memulai pengembangan kendaraan listrik Powered Two Wheeler (PTW) sejak FY2020, E-moped memiliki daya 3 kW dan 10 kW dengan tegangan 48 volt.

Pangsa Pasar

Hal tersebut memungkinkan skuter listrik mengisi daya di rumah seperti alat elektronik rumah tangga. Menyasar seluruh segmen pembeli, motor ini memiliki pangsa pasar 50 ribu hingga 65 ribu unit sebulan.

Terlepas dari motor listrik berdaya rendah, perusahaan juga tengah mengembangkan motor berdaya tinggi seperti KTM SX-E 5 dan Husqvarna EE 5 untuk pasar Eropa. Sedangkan Bajaj Auto akan mulai melakukan ekspor Chetak ke Eropa.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jokowi Minta Kementerian dan Pemerintah Daerah Pangkas Anggaran Belanja untuk Tangani Corona

Posted: 13 Apr 2020 10:02 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta Presiden Joko Widodo atau Jokowi meminta seluruh kementerian hingga pemerintah daerah menyisir kembali seluruh anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) serta Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Jokowi imbau agar anggaran tersebut dialokasikan untuk penanganan Corona Covid-19.

"Saya ingin menekankan sekali lagi agar seluruh kementerian, seluruh lembaga, dan seluruh pemerintah daerah meyisir ulang kembali APBD dan APBDnya," jelas Jokowi saat membuka Sidang kabinet paripurna, mengenai refokusing dan anggaran di Istana Bogor, Jawa Barat, Selasa (14/4/2020).

Dia meminta untuk seluruh kementerian dan pemerintah daerah untuk pangkas belanja yang tidak prioritas. Mulai dari perjalanan dinas, hingga rapat.

"Perjalanan dinas, rapat-rapat, belanja-belanja lain yang tidak dirasakan langsung manfaatnya oleh rakyat," jelas Jokowi.

Fokus untuk Penanganan Corona

Dia pun meminta agar seluruh anggaran dan kekuatan difokuskan untuk penanganan Covid-19. Baik itu, kata Jokowi di bidang kesehatan maupun penanganan dampak sosial ekonominya.

"Sudah berkali-kali saya sampaikan, jangan sampai lari dari tiga prioritas yang saya sampaikan. Kesehatan yaitu covid-19. Yang kedua jaring pengaman sosial. Yang ketiga stimulus ekonomi bagi pelaku UMKM dan pelaku usaha," tegas Jokowi.

Reporter: Intan Umbari Prihatin

Sumber: Merdeka

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dewi Lestari Galang Dana untuk Pemulung dan Petugas Sampah di Tengah Pandemi Corona COVID-19

Posted: 13 Apr 2020 10:02 PM PDT

Liputan6.com, Jakarta - Solidaritas sosial terus diperlihatkan berbagai kalangan di masa pandemi corona COVID-19. Kini, giliran penulis Dewi Lestari atau lebih dikenal dengan Dee Lestari yang hendak melibatkan publik dalam gerakan positif.

Lewat unggahan di akun media sosialnya, Senin, 13 April 2020, penulis buku Aroma Karsa ini mengajak khalayak berdonasi lewat laman KitaBisa untuk pemulung dan petugas sampah, lantaran mereka berada dalam posisi rentan terinfeksi corona COVID-19.

"Jangan lupakan pemulung dan petugas sampah yang tidak bisa berhenti melaksanakan tugas di tengah pandemi. Dengan banyaknya limbah masker sekali pakai, posisi mereka rentan," kicau Dee di akun Twitter-nya.

Pada kampanye di gerakan yang digagas Greeneration Foundation, Waste4Change, dan seluruh komunitas pejuang lingkungan, dijelaskan bahwa ada sekitar enam ribu keluarga pemulung di TPST Bantar Gebang yang membutuhkan bantuan, terlebih di tengah risiko penyebaran corona COVID-19. 

"Kami mengajak teman-teman semua untuk berdonasi membantu orang-orang yang berada di garda belakang mengelola sampah kita," begitu keterangan yang tertulis dalam kampanye tersebut.

Penyediaan Peralatan Keselamatan

Petugas PPSU DKI Jakarta menaikkan sampah sisa banjir ke atas mobil di bawah Tol Becakayu, Cipinang Melayu, Jakarta Timur, Rabu (8/1/2020). Sampah sisa banjir tersebut selanjutnya diangkut ke TPA Bantar Gebang. (merdeka.com/Magang/Muhammad Fayyadh)
Petugas PPSU DKI Jakarta menaikkan sampah sisa banjir ke atas mobil di bawah Tol Becakayu, Cipinang Melayu, Jakarta Timur, Rabu (8/1/2020). Sampah sisa banjir tersebut selanjutnya diangkut ke TPA Bantar Gebang. (merdeka.com/Magang/Muhammad Fayyadh)

Dijelaskan dalam deskripsi kampanye tersebut, donasi yang terkumpul bagi petugas sampah dan pemulung di masa pandemi corona COVID-19 nantinya akan digunakan untuk pengadaan berbagai peralatan keselamatan.

Beberapa di antaranya adalah masker kain guna ulang, sabun cuci tangan, hand sanitizer, sarung tangan karet atau kain, buah-buahan, kebutuhan kesehatan, seperti vitamin, susu kaleng untuk pemulung, petugas persampahan dan keluarganya, serta kebutuhan lain melihat donasi yang akan terkumpul nanti.

Target pengumpulan donasi ini mencapai Rp2 miliar dan masih tersisa 11 hari untuk turut berpartisipasi dalam membantu mereka yang membutuhkan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: