Sabtu, 12 Desember 2020

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Polisi Minta 2 Tersangka Kasus Kerumunan Acara Rizieq Shihab Segera Serahkan Diri

Posted: 12 Dec 2020 10:19 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus menegaskan, pihaknya tidak segan untuk menangkap dua tersangka kasus dugaan pelanggaran protokol kesehatan Covid-19 terkait kerumunan massa pada acara Pemimpin FPI Rizieq Shihab di Petamburan, Jakarta

"Kami sudah ultimatum, dua opsi yang kami berikan. PMJ memberikan dua opsi, pertama menyerahkan diri atau akan kita tangkap," tagas Yusri di Jakarta, Minggu (13/12/2020).

Yusri berharap supaya keduanya segera menyerahkan diri. Karena kalau tidak, pihaknya tak ragu untuk menangkap dua orang dari FPI itu.

"Kami juga mengharapkan yang dua lagi sampai dengan saat sekarang ini belum menyerahkan diri untuk segera menyerahkan diri," kata dia.

Yusri menjelaskan, seusai Pimpinan FPI Rizieq Shihab resmi ditahan di Rutan Narkoba Polda Metro Jaya pada Minggu dini hari (13/12/2020), tiga dari lima orang tersangka yang belum diperiksa langsung menyerahkan diri. Mereka datang didampingi dengan kuasa hukumnya.

"Tadi pagi sekitar pukul 01.00 WIB, tiga orang dari kelima orang tersebut menyerahkan diri ke PMJ (Polda Metro Jaya). Pertama atas nama Haris Ubaidilah sebagai Ketua Panitia, kemudian kedua atas nama Idrus, ketiga atas nama Ali Alwi Alatas," kata dia.

"Ketiga orang tersebut dibawa bersama-sama dengan pengacaranya mendatangi Polda Metro Jaya, menyerahkan diri pada Polda Metro tetap kita laksanakan dengan kegiatan protokol kesehatan," jelas Yusri.

Seperti pemeriksaan pada umumnya di tengah pandemi, setibanya di sana mereka langsung mendapatkan tes swab antigen dan dinyatakan negatif Covid-19.

"Ketiga-tiganya kita lakukan test swab antigen dan hasilnya adalah negatif. Kemudian pukul 02.00 WIB kita lakukan pemeriksaan terhadap yang bersangkutan," papar Yusri.

 

Pemeriksaan

M Rizieq Shihab (tengah) digiring petugas saat meninggalkan gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Jakarta, Minggu dini hari (13/12/2020). Rizieq Shihab ditahan setelah menjalani pemeriksaan sebagai tersangka penghasutan dan kerumunan di tengah pandemi COVID-19. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
M Rizieq Shihab (tengah) digiring petugas saat meninggalkan gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Jakarta, Minggu dini hari (13/12/2020). Rizieq Shihab ditahan setelah menjalani pemeriksaan sebagai tersangka penghasutan dan kerumunan di tengah pandemi COVID-19. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Saat menjelang pagi, ketiganya dipersilakan beristirahat untuk kemudian dilanjutkan pada pagi tadi.

"Juga kita beri kesempatan kepada yang bersangkutan untuk memang melakukan istirahat. Pagi tadi kita lanjutkan lagi pemeriksaan terhadap yang bersangkutan ke-3 orang tersebut," kata dia.

Menurut Yusri hingga kini ketiga tersangka tersebut masih menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya.

Berbeda dengan Rizieq Shihab yang dijerat menggunakan Pasal 160 KUHP tentang penghasutan dengan ancaman enam tahun penjara, ketiganya disangkakan Pasal 93 Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2008 tentang Kekarantinaan Kesehatan.

"Sekarang masih dilakukan pemeriksaan nanti kita tunggu hasilnya seperti apa karena memang dipersangkakan pasal 93 Undang-Undang tentang Karantina Kesehatan," kata Yusri.

Polda Metro Jaya telah menetapkan enam orang sebagai tersangka dalan kasus dugaan pelanggaran protokol kesehatan dalam acara Maulid Nabi Muhammad SAW dan hajatan pernikahan putri Rizieq Shihab di Petamburan, Jakarta Pusat, pada Sabtu 14 November lalu.

Keenam tersangka tersebut adalah Muhammad Rizieq Shihab, Haris Ubaidillah selaku ketua panitia, Ali bin Alwi Alatas (sekretaris panitia), Maman Suryadi (Panglima FPI dan penanggung jawab keamanan), Sobri Lubis (penanggung jawab acara), serta Idrus (kepala seksi acara).

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Telepon CEO Tesla, Jokowi Lobi Elon Musk Investasi ke Indonesia

Posted: 12 Dec 2020 10:13 PM PST

Liputan6.com, Jakarta
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menelpon CEO Tesla Elon Musk, pada Jumat, 11 Desember 2020. Pada pertemuan tersebut, keduanya membahas peluang investasi perusahaan mobil listrik Tesla di Indonesia.
 
Mengutip keterangan Kementerian Koordinator Maritim dan Investasi (Kemenko Marves), Jokowi , turut mendampingi, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut B. Pandjaitan.
 
"Kedua belah pihak bertukar pandangan mengenai industri mobil listrik dan komponen utama baterai listrik," demikian ditulis Minggu (13/12/2020). 
 
Selain itu, Jokowi juga mengajak Elon Musk selaku CEO Tesla untuk melihat Indonesia sebagai launching pad Space X. Seperti diketahui, Space X ialah perusahaan transportasi luar angkasa swasta yang telah mengembangkan keluarga roket Falcon dengan tujuan menjadi kendaraan peluncuran yang dapat dipakai ulang. 
 
Elon Musk sendiri menanggapi undangan tersebut dan tertarik untuk melakukan pembicaraan lebih lanjut. Dia berencana akan mengirimkan timnya ke Indonesia tahun depan. 
 
"Elon Musk akan mengirimkan timnya ke Indonesia pada bulan Januari 2021 untuk menjajaki semua peluang kerjasama tersebut," demikian mengutip keterangan.
 
 
 
 

Siap Jadi Produsen Baterai Mobil Listrik Terbesar di Dunia, Luhut Diutus Jokowi 'Menghadap' Tesla?

Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan
Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan

Setelah mengesahkan Undang Undang Cipta Kerja pada Oktober 2020, Presiden Jokowi langsung merencanakan tim tingkat tinggi untuk mempromosikan Undang-undang Cipta Kerja atau omnibus law yang menyederhanakan peraturan berbisnis di Indonesia.

Rencananya minggu depan, seperti dikutip di laman Reuters, Jokowi akan mengirimkan tim besar ke Amerika dan Jepang. Berkaitan dengan hal tersebut, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan yang memimpin tim, ditugaskan bertemu eksekutif pabrikan mobil listrik Amerika Serikat, Tesla.

Tujuannya, mengukuhkan Indonesia sebagai produsen baterai mobil listrik terbesar di dunia. 

"Ini sangat penting karena kita punya rencana besar untuk menjadikan Indonesia penghasil baterai lithium terbesar dan kita punya (cadangan) nikel terbesar," sebut Jokowi.

Dalam wawancara terpisah,Luhut menjelaskan bahwa akan ada pertemuan dengan Bank Dunia dan pengelola dana AS, untuk membahas omnibus law dan proyek lingkungan Indonesia. 

Nah, berkaitan dengan pertemuan dengan Tesla, Luhut enggan berkomentar. Dia hanya mengatakan bahwa ada peluang bagus bagi perusahaan yang ingin berinvestasi, dalam pengolahan nikel Indonesia, untuk tujuan pemangkasan biaya. 

Untuk diketahui sebelumnya, CEO Tesla Elon Musk pernah mengatakan bahwa dia berencana menawarkan kontrak raksasa dalam jangka waktu panjang selama nikel ditambang dengan cara yang efisien dan perduli terhadap lingkungan.

Luhut pun menegaskan, Indonesia bisa membuat rantai pasokan aki ramah lingkungan dalam tujuh hingga 8 tahun dengan menyalakan smelter dengan sumber energi terbarukan. Sehingga bisa menjual aki ramah lingkungan untuk mobil di pasar Eropa pada 2030.

 

 

 

 

 

Saksikan Video Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

BNI-ITB Virtual Ultra MarathonEuforia Berbalut Protokol Kesehatan

Posted: 12 Dec 2020 10:08 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Meneruskan tradisi lomba lari marathon, Institut Teknologi Bandung (ITB) didukung PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) dan Yayasan Solidarity Forever menggelar BNI-ITB Virtual Ultra Marathon 2020. Jarak tempuh yang ditempuh oleh pelari pun beragam dari 10 K hingga 100 K yang dapat dilakukan oleh 2 pelari relay.

Masih berada di masa pandemi Covid-19, lomba ini tetap menerapkan protokol kesehatan, tanpa kehilangan euforianya.

Hal itu diakui Elly Sadikin. Peserta asal ITB itu mengungkap, kegembiraan tak luntur sampai malam hari. Bagi alumni Fakultas Teknik Elektro 1978 itu BNI-ITB Virtual Ultra Marathon membangkitkan semangat yang berbeda ketimbang yang 'konvensional' sebelum era new normal.

"Khususnya bagi peserta yang tak lagi muda seperti saya, lomba secara virtual lebih memudahkan," tutur Elly, yang juga pensiunan dari salah satu BUMN ini, saat dihubungi via telpon pada Sabtu (12/12/2020).

Ini kali kedua Elly tampil di BNI-ITB Marathon sehingga ia menikmati lomba secara berbeda. Sebelumnya, sejak era pandemi, 4 kali Elly mengikuti lomba secara virtual. Tapi, kesan yang dirasakan selalu memberikan kenikmatan baru.

Pembicaraan dengan topik pengalaman lomba terus dibahas di berbagai media sosial yang mereka miliki, termasuk percakapan di grup-grup maupun pribadi.

Belum lagi hasil akhir diverifikasi panitia, tapi Elly dan kawan-kawan asal Bandung yang tampil di kategori relay 10, sudah merencanakan bakal ikut serta di lomba tahun depan.

Fleksibilitas lomba secara virtual membuat peserta lebih mampu mengatur pace, tidak seperti dikejar-kejar waktu. Elly sendiri ketagihan tampil di lomba. Khusus di BNI-ITB Virtual Ultra Marathon, Elly merasa menjadi bagian dari sebuah gawean eksklusif.

Pengakuan serupa muncul dari Dewan Pengarah BNI-ITB Virtual Ultra Marathon Gatot Sudariyono. Bagi peserta yang juga masuk dalam kepanitiaan itu, BNI-ITB Virtual Ultra Marathon seperti memacu dirinya buat berkembang. Jika diumpakan, seperti telpon selular yang kini memiliki banyak fitur dan ia harus memahami proses kerjanya.

Gatot bahkan berharap kelak jika pandemi berlalu, lomba lari secara virtual tetap diadakan. Pasalnya, cara ini jadi solusi bagi mereka yang kurang suka dengan kegiatan lari seperti di era sebelum new normal. Dengan demikian, mereka juga tetap bersemangat melakoni olahraga.

Masih dari kalangan panitia yang juga peserta, ada Ketua Pelaksana BNI-ITB Virtual Ultra Marathon Ahmad Shalahuddin Zulfa yang akrab disapa Danang. Ia tak kalah antusias. Meski hanya lari di seputaran tempat tinggalnya di Bumi Serpong Damai, Tangerang, ia mampu melahap jarak tempuh 50 km.

"Berlari secara virtual terbilang pendekatan yang baru," tandas Danang.

Seperti diketahui, lomba yang merupakan pergelaran ke-4 kolaborasi BNI-ITB, pada tahun 2020 ini menerapkan Aplikasi Strava. Dengan menggunakan aplikasi tersebut, peserta bisa melakukan penghitungan waktu secara otomatis.

Tahun ini BNI-ITB Virtual Ultra Marathon diikuti oleh lebih dari 5.000 pelari, termasuk para alumni ITB. Euforia yang ditunjukkan peserta membuat Aji Kanaya selaku Penanggung Jawab Live Streaming bangga. Diungkapnya, saat beberapa tim peserta kumpul, mereka yang datang dari berbagai angkatan, lintas jurusan, bahkan beda generasi, sudah saling 'memanaskan' pertarungan. Tapi, semua itu jadi warna tersendiri buat BNI-ITB Virtual Ultra Marathon tahun ini.

Meski begitu Aji menegaskan, pihaknya dengan tegas menerapkan disiplin protokol kesehatan.

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Aboebakar Al-Habsy PKS Siap Jadi Penjamin Penangguhan Penahanan Rizieq Shihab

Posted: 12 Dec 2020 10:02 PM PST

 

Liputan6.com, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi PKS, Aboebakar Al-Habsy menyatakan siap menjadi penjamin penangguhan penahanan Rizieq Shihab. Menurut Aboe, pihaknya juga sangat menyayangkan jika persoalan Protokol Kesehatan berujung pada penahanan.

"Karena kalau kita lihat selama Pilkada kemarin Satgas Covid-19 mencatat adanya 178.039 tidak ada satu pun yang diproses pidana. Bisa jadi HRS ini adalah orang pertama yang ditahan lantaran protokol Kesehatan," terang Habib Aboe dalam keterangannya, Minggu (13/12/2020).

Namun demikian, Aboe menghormati proses hukum yang berlaku, karena menurutnya Rizieq Shihab juga bersikap demikian. Hal itu terlihat dengan iktikad baik beliau mendatangi Polda Metro Jaya kemarin.

"Ini menunjukkan bahwa beliau sangat menghormati proses hukum yang dilaksanakan oleh otoritas yang berwenang," ungkapnya.

"Saya siap menjadi penjamin untuk penangguhan penahanan beliau, hal ini tentu sesuai dengan ketentuan pasal 31 KUHP. Dimana pada seorang tersangka dapat diajukan penangguhan penahanan. Tentunya kita ikuti prosedur yang berlaku, saya sudah sampaikan hal ini dengan kuasa hukum HRS," imbuh Sekjen DPP PKS ini.

 

3 Syarat Penangguhan

Penangguhan penahanan, lanjutnya, dapat diberikan dengan tiga syarat, pertama tidak akan mengulangi tindak pidana yang disangkakan, kedua tidak menghilangkan barang bukti dan ketiga tidak akan melarikan diri.

"Saya melihat tiga syarat itu dapat dipenuhi oleh HRS, sehingga seharusnya penangguhan penahanan dapat dilakukan oleh penyidik. Namun tentunya semua akan kembali kepada penyidik, karena mereka yang memiliki kewenangan untuk mengabulkan atau tidak pengajuan penangguhan penahanan tersebut,"tandasnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Rizieq Shihab Ditahan Polda Metro Jaya Disorot Media Asing

Posted: 12 Dec 2020 10:01 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pemimpin Front Pembela Islam atau FPI, Rizieq Shihab resmi ditahan di Rutan Narkoba Polda Metro Jaya sejak Minggu dinihari. Perintah penahanan diumumkan Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono, Minggu (13/12/2020).

"MRS (Rizieq Shihab) ditahan oleh penyidik di Rutan Narkoba Polda Metro Jaya," kata dia saat konferensi Pers, Minggu (13/12/2020) dinihari.

Rizieq Shihab sebelumnya menjalani pemeriksaan dari pukul 10.30 WIB sampai pukul 22.00 WIB sebagai tersangka kasus dugaan pelanggar protokol kesehatan Covid-19.

Argo menjelaskan, penahanan dilakukan atas rekomendasi penyidik yang menangani kasus dugaan pelanggaran Covid-19 pada kegiatan di Tebet Jakarta Selatan, dan Petamburan Jakarta Pusat.

Disorot Media Asing

Penahanan Rizieq Shihab mendapat sorotan media asing. Kantor berita Reuters menulis "Hardline Indonesian cleric held on suspicion he broke coronavirus restrictions".

"Kepolisian Republik Indonesia menangkap ulama Islam kontroversial Rizieq Shihab pada Sabtu (12/12( atas dugaan melanggar pembatasan sosial terkait virus corona dengan mengadakan beberapa pertemuan massa sejak kepulangannya dari pengasingan diri bulan lalu," Reuters mewartakan.

Media Jepang, Nikkei, menulis tajuk "Indonesian firebrand cleric Habib Rizieq faces arrest in Jakarta". Nikkei mewartakan bahwa penahanan Rizieq Shihab terjadi "setelah bentrokan mematikan antara polisi dan pendukungnya minggu ini dan pertemuan besar dalam khotbahnya bulan lalu."

Sementara itu, ABC Australia, dalam beritanya berjudul "Indonesian Islamic cleric Rizieq Shihab arrested in Jakarta over COVID-19 breaches", melaporkan bahwa "polisi menyelidiki ulama yang provokatif dan secara politik berpengaruh karena melanggar langkah-langkah pengendalian COVID-19 setelah beberapa pertemuan massa diadakan untuk merayakan kepulangannya dari pengasingan diri di Arab Saudi bulan lalu."

Media Amerika Serikat, Benarnews, menyebut dalam laporannya bahwa "kepolisian Indonesia menangkap ulama Muslim garis keras" Muhammad Rizieq Shihab pada Sabtu (12/12) setelah ia "menyerahkan diri untuk diinterogasi sehubungan dengan pertemuan bulan lalu yang diduga melanggar pembatasan COVID-19."

Ditahan 20 Hari

M Rizieq Shihab (tengah) digiring petugas saat meninggalkan gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Jakarta, Minggu dini hari (13/12/2020). Rizieq Shihab ditahan setelah menjalani pemeriksaan sebagai tersangka penghasutan dan kerumunan di tengah pandemi COVID-19. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)
M Rizieq Shihab (tengah) digiring petugas saat meninggalkan gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Jakarta, Minggu dini hari (13/12/2020). Rizieq Shihab ditahan setelah menjalani pemeriksaan sebagai tersangka penghasutan dan kerumunan di tengah pandemi COVID-19. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Penyidik Polda Metro Jaya menilai perlu menahan Rizieq Shihab selama 20 hari ke depan terhitung dari 12 Desember 2020.

"Kami tahan selama 20 hari ke dapan terhitung dari 12 Desember 2020 sampai 31 Desember 2020," ucap dia.

Kepolisian menemukan ada pelanggaran hukum pada kegiatan yang terjadi Jumat 13 November dan Sabtu 14 November 2020 di Tebet Jaksel dan Petamburan Jakpus. Penyidik menilai Rizieq Shihab melanggar Pasal 160 KUHP dan Pasal 216 KUHP.

Simak video pilihan berikut:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Prediksi Liga Italia Genoa vs Juventus : Awas Tersandung Lagi, Bianconeri !

Posted: 12 Dec 2020 10:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta- Juventus akan berhadapan dengan Genoa di Stadion Luigi Ferraris pada lanjutan Liga Italia Serie A, Minggu (13/12/2020) malam WIB. I Bianconeri rawan tersandung jika tandang ke markas tim gurem.

Di atas kertas Juventus tentu diunggulkan untuk mengalahkan Genoa. I Bianconeri merupakan juara bertahan dan berada di posisi lima klasemen. Sedangkan Genoa terdampar di posisi 18.

Namun Juventus tidak boleh lengah dan kecolongan lagi. Sudah dua kali La Vecchia Signora tersandung saat tandang melawan tim gurem. Sebelumnya mereka gagal menang di kandang Crotone dan Benevento.

Pelatih Juventus Andrea Pirlo kali ini super serius dan tak mau meremehkan Genoa. Cristiano Ronaldo dipastikan ikut berlaga di kandang Genoa.

Ronaldo akan diduetkan dengan Alvaro Morata yang sudah kembali dari skorsing setelah bandingnya diterima. Duet Ronaldo-Morata akan disokong Dejan Kulusevski dan Federico Chiesa.

 

 

Krisis Pemain

Genoa vs Juventus (Liputan6.com/Abdillah)
Genoa vs Juventus (Liputan6.com/Abdillah)

Sayangnya Juventus masih belum bisa memainkan dua beknya, Giorgio Chiellini dan Merih Demiral. Beruntung, Genoa juga akan pincang di laga ini.

Davide Biraschi, Cristian Zapata, Davide Zappacosta, Domenico Criscito, dan Francesco Cassata. Sedangkan Mattia Perin dan Federico Marchetti masih diragukan.

Pada kunjungan terakhir ke markas Genoa, Juventus menang telak 3-1. Namun di pertemuan sebelumnya di Luigi Ferraris, Juve menyerah 0-2 berkat gol Stefano Stuararo dan Goran Pandev.

Prakiraan Susunan Pemain

Genoa: Paleari; Bani, Goldaniga, Masiello; Ghiglione, Sturaro, Badelj, Lerager, Pellegrini; Scamacca, Shomurodov

Juventus: Szczesny; De Ligt, Bonucci, Danilo; Cuadrado, Bentancur, Rabiot, Chiesa; Kulusevski; Morata, Ronaldo

 

Saksikan Video Menarik Berikut Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Malas Bergerak? Simak, 7 Tips dan Trik Bikin Tubuh Aktif Berolahraga

Posted: 12 Dec 2020 10:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Motivasi untuk melakukan olahraga mungkin terkadang sulit ditemukan. Tidak ada teman, kurang motivasi, tak punya alat olahraga dan segambreng alasan lain kerap disampaikan. Namun, kunci utama berolahraga adalah niat yang kuat. 

Dilansir dari Today, berikut beberapa tips dari pelatih olahraga tentang meyakinkan diri untuk berolahraga ketika mereka benar-benar tidak menginginkannya alias sedang malas. 

1. Buat Media Sosial Jadi Motivasi

Ketika mencari alasan mengapa harus berolahraga, mereka sering menemukan inspirasi dari akun Instagram. Dimulai dengan mengetikkan hashtag seperti #cleaneats atau #healthyeating untuk melihat bagaimana orang lain mengisi dan merawat tubuh mereka.

 Selain itu, mereka juga mengikuti akun olahraga dan kebugaran dan mencari inspirasi untuk gerakan baru untuk dimasukkan ke dalam Latihan. Dengan hanya satu latihan baru, hal itu akan membuat seseorang bangkit dari sofa.

Peter Cirolia, pelatih dan pemilik Balet Muscle di New York juga menjadikan sosial media sebagai motivasinya. "Saya melihat seseorang dengan tubuh yang baik dan saya berdiri di depan cermin dan membandingkan tubuh. Saya kompetitif dalam cara yang baik, jadi ini selalu berhasil untuk saya," katanya.

Ilustrasi sosial media. (via: qureta.com)
Ilustrasi sosial media. (via: qureta.com)

2. Mundur, Lalu Maju Cepat

Ilustrasi Foto Perut Gemuk (iStockphoto)
Ilustrasi Foto Perut Gemuk (iStockphoto)

Terkadang saat Anda mengingatkan diri sendiri tentang masa lalu, Anda akan merasa lebih termotivasi untuk menatap masa depan. Pelatih dan pendiri Caliente Fitness, Jason Rosell mengatakan dia melihat foto-foto lama dirinya ketika kelebihan berat badan dan tahu dia tidak ingin kembali ke sana.

Jadi, setelah membolak-balik beberapa foto lama, dia membayangkan dirinya sekarang dan tahu dia ingin mempertahankan tubuhnya saat ini.

3. Tak Perlu Banyak Berpikir, Mulai Saja

Ilustrasi gym
Ilustrasi gym

Tidak usah banyak berpikir. Cirolia berkata pada dirinya sendiri bahwa dia hanya akan berjalan ke gym, mengenakan pakaian gym, dan menginjak treadmill atau hal yang sama ketika berolahraga di luar ruangan.

Dalam situasi kita saat ini, kita dapat menjadi kreatif dalam berolahraga di rumah, trik ini semudah mengenakan pakaian olahraga Anda dan membuka aplikasi olahraga atau berjalan keluar dari pintu depan. Paksakan diri untuk berpakaian dan tempatkan diri Anda pada posisi untuk mulai berolahraga.

 

4. Buat Latihan Singkat Lebih Sulit

olahraga | pexels.com/@mastercowley
olahraga | pexels.com/@mastercowley

Menunda-nunda latihan Anda atau menempatkan diri Anda pada waktu yang sulit dapat menjadi keuntungan. Semakin sedikit waktu yang Anda miliki, semakin cepat Anda harus bergegas untuk menyelesaikannya. Jadi, semakin Anda menunda latihan Anda, semakin sulit jadinya. Faktanya, banyak latihan interval intensitas tinggi (HIIT) didasarkan pada filosofi "less is more" ini.

 

5. Motivasi Diri Anda Dengan Latihan Baru

Ilustrasi pose yoga (dok. unsplash/ @rimakruciene)
Ilustrasi pose yoga (dok. unsplash/ @rimakruciene)

Jika di akhir pekan anda merasa malas dan hanya ingin bersantai, tidak apa-apa. Masih ada cara untuk melakukan latihan, meskipun itu adalah kelas yoga yang selama ini belum pernah mengikuti. 

Selain itu, buat motivasi sesudah berolahraga akan melakukan apa. Misalnya makan es krim seperti disampaikan instruktur yoga Claire Fountain.

"Mengetahui bahwa saya akan makan enak dengan beberapa teman setelah olahraga membuat saya terus berjalan karena rasanya saya memiliki rencana pagi atau sore yang harus dilakukan," katanya.

6. Beri Hadiah Ke Diri Anda Sendiri

koleksi pakaian yang fungsional untuk semua olahraga (Foto: Emporio Armani)
koleksi pakaian yang fungsional untuk semua olahraga (Foto: Emporio Armani)

Beri diri Anda hadiah yang lebih besar untuk tujuan jangka panjang. Pelatih pribadi yang berbasis di Boston Jessica Diaz mengatakan dia menggunakan metode "bank".

"Saya selalu memiliki daftar tentang sepasang sepatu atau gaun yang saya inginkan. Kemudian saya membagi harga dengan jumlah hari tujuan saya ingin berolahraga minggu itu," katanya.

Jika dia melewatkan latihan, dia harus menunggu sampai minggu depan dan memulai dari awal.

7. Punya Mantra Penyemangat

Ilustrasi semangat, motivasi. (Gambar oleh Jerry Kimbrell dari Pixabay)
Ilustrasi semangat, motivasi. (Gambar oleh Jerry Kimbrell dari Pixabay)

Setiap orang memiliki mantra tersendiri agar bersemangat ketika berolahraga. Jika tujuan berolahraga adalah menurunkan berat badan 20 kg dan Anda ingin merasa bahagia, bangga pada diri sendiri, dan percaya diri pada tubuh, bunyi mantra bisa seperti ini: "Berat badan saya akan turun! Saya merasa bangga pada diri saya sendiri dan saya sangat percaya diri dengan tubuh saya! "

 

 

 

(Vania Accalia)

Infografis

Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Olahraga Benteng Kedua Cegah Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cerita Apes Wanita Beli HP di Online Shop Dua Kali, Sama-Sama Jauh dari Ekspektasi

Posted: 12 Dec 2020 10:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Seiring dengan perkembang teknologi, daya beli masyarakat memang semakin meningkat karena dimudahkan dengan belanja online melalui aplikasi. Mulai dari pakaian, makanan, skincare, hingga barang elektronik tersedia di online shop maupun e-commerce.

Saat beli barang di online shop, tak jarang barang yang datang tidak sesuai dengan harapan dan ekspektasi. Barang yang datang biasanya jauh berbeda dengan gambar pada online shop tersebut. Momen apes ini pun kerap dibagikan warganet di akun media sosial pribadinya, dengan tujuan agar teman online-nya bisa lebih memperhatikan sebelum membeli barang online.

Belum lama ini viral di TikTok seorang wanita yang membagikan cerita apesnya saat membeli handphone di salah satu toko online. Dalam caption postingan tersebut, ini merupakan kali kedua ia apes saat membeli barang di toko online.

Tergiur dengan promo dan diskon yang ditawarkan, rupanya barang yang datang tidak sesuai dengan ekspektasi. Dalam video lainnya, wanita tersebut membagikan potret smartphone yang ada pada online shop tersebut dan dibandingkan dengan barang yang datang.

Momen kali kedua apes saat membeli smartphone melalui online shop ini dilansir Liputan6.com dari akun TikTok @nury769 pada Minggu, (13/12/2020).

Kali Kedua Apes saat Beli Hp Secara Online

Momen Apes Beli Hape di Online Shop. (Sumber: TikTok/ @nury769)
Momen Apes Beli Hape di Online Shop. (Sumber: TikTok/ @nury769)

Belum lama ini viral di TikTok, pemilik akun @nury769 membagikan cerita apes saat ia membeli hp secara online. Video tersebut sudah ditonton lebih dari 4 juta kali dan dibagi menjadi beberapa video lantaran banyak warganet yang penasaran dengan lanjutan cerita mengapa pemilik akun ini bisa mendapatkan barang yang sangat jauh dari ekspektasi.

Dalam kolom caption postingan tersebut, pemilik akun @nury769 menuliskan bahwa ini merupakan kali keduanya membeli namun barang yang datang tidak sesuai dengan ekspektasi dan gambar yang terdapat pada toko online tersebut.

"kali keduanya beli dptnya kya gni 😭😭😭#fyp" tulis pemilik akun @nury769 di kolom caption postingannya.

@nury769

kali keduanya beli dptnya kya gni 😭😭😭#fyp

♬ original sound - Rockstar@me_ul - Tik Toker

 

Terlihat dalam video singkat tersebut, pemilik akun @nury769 membagikan momen saat ia unboxing pesanannya, dengan harapan tentunya sesuai dengan gambar yang terdapat pada online shop tersebut. Namun setelah dibuka, smartphone yang ia beli secara online ini sangat jauh dari ekspektasi.

Walaupun hanya dalam video tentunya sudah terlihat bahwa spek smartphone tersebut sangat jelek. Kameranya juga terlihat sangat buram dan menimbulkan tanda tanya apa guna dari tiga buah kamera pada belakang smartphone tersebut.

Pemilik akun @nury769 juga menuliskan dalam video tersebut bahwa harga dan kualitasnya sangat jauh. Ia sebenarnya tidak ingin membeli, namun karena tergiur dengan diskon dan promo juga komentar para pembeli yang lain, ia tertarik untuk membeli smartphone tersebut.

Sudah Mengecek Sebelum Membeli

Dalam video singkat tersebut pemilik akun @nury769 menuturkan bahwa ia sudah mengecek sebelum membeli dan memastikan semuanya aman dan sesuai dengan harapan. Dalam video lainnya, pemilik akun @nury769 ini membagikan potret smartphone dengan spek dan tampilan yang bagus, dan tentunya berbeda dengan barang yang datang.

Dalam video singkat tersebut, ia menuturkan bahwa ia sudah memastikan bahwa semua hal yang berkaitan dengan smartphone ini sudah baik. Dalam video lainnya, ia menuturkan bahwa setelah beberapa hari smarthphone yang ia beli ini tidak bisa nyala bahkan sudah tidak bisa dicas.

@nury769

Balas @chernobyl26 sebelumnya udah aku cek, mungkin ini bad luck 😊 #fyp

♬ JAJAL KOWE DADI AKU SLOW - 🌈☆ ꧁ ༒ ☬ARIES PONOROGO☬ ༒ ꧂

Respon Warganet

Momen Apes Beli Hape di Online Shop. (Sumber: TikTok/ @nury769)
Momen Apes Beli Hape di Online Shop. (Sumber: TikTok/ @nury769)

Video singkat yang diunggah pada September 2020 lalu ini mendapatkan 1.000 lebih komentar dari warganet. Bahkan video yang sudah ditonton lebih dari 4 juta kali ini sudah di bagikan sebanyak 400 kali dan mendapatkan like 100 ribu likes dari pengguna TikTok. Ragam komentar dibubuhkan warganet di kolom komentar postingan pemilik akun @nury769 tersebut.

"Masih untung barangnya datang, lah aku kemaren kena tipu beli hp di Lazada udah 3 bulan barangnya gak nyampe." curhat Munaa_108

"Kak kalo beli hp ponline itu pasti gak sesuai." komentar Isnaini Isnaini

"Kalo beli lain kali liat dlu review pembeli2 nya kalo pada bagus bisa diambil tp kalo pada review jelek jangan diambil, walaupun hape merk." imbuh Falyencia Firstlly T

"jangan terlena dengan harga murah kak." timpal Sehat dg Herbal Nasa disertai dengan emot senyum.

"sama udah pernah ngalamin kecewa nya luar dalem, mana nyicil bayarnya." kata Prasetia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Beda Situng KPU dan Klaim Kemenangan Partai dalam Pilkada Rembang

Posted: 12 Dec 2020 10:00 PM PST

Rembang - Partai Demokrat mengklaim meraih kemenangan pada Pemilihan Umum Kepala Daerah Kabupaten Rembang, Jawa Tengah. Padahal hasil perhitungan cepat atau quick count KPU Rembang, calon yang diusung Partai Demokrat di Pilkada 2020 untuk sementara kalah.

Dari hasil quick count yang dirilis di lama Internet KPU, pilkada2020.kpu.go.id, pasangan calon (paslon) yang diusung Partai Demokrat dalam Pilkada Rembang, Harno-Bayu Andriyanto, sementara mengantongi 49,2 persen suara.

Jumlah itu kalah dari paslon lain, yakni Abdul Hafidz-Mochammad Hanies, yang hingga kini telah mengantongi 50,8 persen suara pemilih.

Kendati demikian, Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Tengah (Jateng), Rinto Subekti, tetap bersikukuh jika paslon yang diusung dalam Pilkada Rembang itu lebih unggul. Keunggulan itu diperoleh berdasarkan quick count yang digelar internal Partai Demokrat.

"Sementara dari hasil internal kita unggul 230 suara dari Abdul Hafidz-Mochammad Hanies. Perbedaan ini akan kita cari kebenarannya," jelas Rinto saat menghadiri acara pelantikan pengurus DPD Bintang Muda Indonesia (BMI) Jateng di Hotel Grand Wahid, Kota Salatiga, Sabtu (12/12/2020), dikutip Solopos.com.

 

Gugatan Hasil Pemungutan Suara Pilkada Rembang

Rinto mengatakan telah menemukan kejanggalan dalam proses pemungutan suara di Pilkada Rembang. "Hasil plano dan C1 ada keganjilan di beberapa TPS. Kejanggalan itu terlihat dari daftar hadir tidak sesuai dengan hasil perhitungan suara, jumlah hadir berbeda," tegasnya.

Rinto pun mengaku akan melakukan gugatan terhadap hasil pemungutan suara Pilkada Rembang. Gugatan dilakukan agar ada pemungutan suara ulang, terutama di enam kecamatan di Rembang.

"Di enam kecamatan itu ada perubahan suara. Bahkan ada indikasi penggelembungan suara hingga calon kita, Harno-Bayu tertinggal perolehan suaranya," tegas Rinto.

Rinto menyatakan akan melakukan kajian secara hukum. Pihaknya mengaku telah melakukan protes terhadap rekapitulasi. Terkait aturan bisa mengajukan gugatan ke MK jika selisih suara maksimal 1 persen, pihaknya berharap ada keringanan. "Kita selisihnya kan 1,2 persen. Tapi, kami hara pada keadilan," ujarnya.

Lebih lanjut, Rinto mengatakan secara keseluruhan ada tiga kader Partai Demokrat yang memenangi pilkada. Ketiga kader itu yakni Agus Bastian di Pilkada Purworejo, Windu Suko Basuki di Pilkada Kendal, dan Nur Azis di Pilkada Kota Magelang.

Dapatkan berita menarik Solopos.com lainnya, di sini:

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemanfaatan Aplikasi untuk Program Pencegahan Akses Rokok bagi Anak-Anak

Posted: 12 Dec 2020 10:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Sampoerna menggelar sosialisasi program Pencegahan Akses Pembelian Rokok oleh Anak-Anak (PAPRA) secara virtual melalui aplikasi AYO SRC dan kelas online.

Aplikasi AYO SRC memuat materi sosialisasi yang dirancang dalam bentuk audio-visual. Tak hanya itu, materi juga diberikan secara berkala ketika Sampoerna melakukan kelas online.

Menurut keterangan perusahaan, lebih dari 130.000 toko kelontong yang tergabung dalam Sampoerna Retail Community terlibat di program ini.

Direktur Sampoerna Elvira Lianita menyebut pandemi Covid-19 tak menjadi penghalang untuk mendukung upaya pemerintah melakukan sosialisasi Peraturan Pemerintah No 109/2012 yang melarang akses anak-anak di bawah 18 tahun terhadap produk tembakau.

"Permasalahan perokok anak merupakan tanggung jawab seluruh pihak termasuk pemangku kepentingan di industri hasil tembakau, salah satunya pabrikan. Pada tahun ini, kami melakukan sosialisasi dengan memanfaatkan teknologi melalui aplikasi AYO SRC untuk menjangkau pemilik SRC di seluruh Indonesia," kata Elvira.

Lewat program ini diharapkan kesadaran masyarakat mengenai larangan penjualan rokok kepada anak-anak akan meningkat. Selain itu, Elvira berharap program ini dilakukan dan didukung secara berkesinambungan, melalui peran semua pemangku kepentingan terkait.

 

Distribusi materi

Selain sosialisasi secara virtual, Sampoerna juga tetap mendistribusikan materi sosialisasi, seperti poster dan stiker, kepada toko-toko kelontong yang tergabung ke dalam SRC.

Salah seorang peserta, Roni yang merupakan pemilik toko kelontong SRC Jabal Tari di Jakarta, menilai sosialisasi virtual ini tetap berlangsung efektif dan mengena. Terlebih, menurut dia, akses materi sosialisasi dapat diakses kapan dan di mana saja.

"Materi yang disampaikan secara virtual sangat menarik dan mudah dimengerti," kata Roni.

Sementara itu, Yedi, pemilik toko kelontong SRC Rizki Astapati di Bogor, mengatakan, sosialisasi tersebut secara konsisten mengingatkannya untuk tidak menjual produk tembakau kepada anak-anak berusia di bawah 18 tahun. 

"Saya setuju bahwa anak-anak di bawah 18 tahun tidak boleh memiliki akses terhadap rokok," ujar Yedi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Vicky Prasetyo Akan Menyelam di Laut Sulawesi Demi Buktikan Cintanya kepada Kalina Ocktaranny

Posted: 12 Dec 2020 10:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Vicky Prasetyo berencana menikahi Kalina Ocktaranny pada 21 Februari 2021. Namun jelang pernikahannya, Vicky Prasetyo akan memberikan persembahan spesial buat calon istrinya.

Rencananya, mantan suami Angel Lelga itu akan menyelam di lautan terdalam. Hal itu untuk membuktikan ketulusan cintanya kepada ibu Azkanio Nikola Corbuzier.

"Ya ini nanti ada persembahan cinta. Ini baru aku sampein mudah-mudahan terlaksana entah itu dengan cuaca dan segala macam. Jadi persembahan cinta aku di saat aku mau menikah dan akad," ujar Vicky Prasetyo dikawasan Penjaringan, Jakarta Utara, Sabtu (12/12/2020).

Menyelam di Laut Terdalam

Kalina dan Vicky Prasetyo (Instagram/kalinaocktaranny)
Kalina dan Vicky Prasetyo (Instagram/kalinaocktaranny)

Laut yang berada di Sulawesi menjadi destinasi Vicky Prasetyo untuk melakukan aksinya itu. Pria yang mengaku sudah puluhan kali menikah itu berdoa, agar aksinya bisa berjalan dengan lancar.

"Sebelumnya aku akan melakukan persembahan cinta nyelam di dasar laut di Indonesia. Adanya di Sulawesi, mudah-mudahan aku bisa melakukan itu," ujar Vicky Prasetyo.

Alasan Vicky Prasetyo

Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktaranny (Sumber: YouTube/VICKY PRASETYO ENTERTAINMENT)
Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktaranny (Sumber: YouTube/VICKY PRASETYO ENTERTAINMENT)

Bukan tanpa alasan Vicky Prasetyo melakukan hal tersebut. Sebelumnya, ia pernah melompat dari helikopter saat mempersunting Angel Lelga. Namun, rumah tangganya tak bertahan lama.

"Kemarin (sama Angel Lelga) aku lompat dari helikopter setinggi 52 meter, jadi sekarang aku mau nyelam di lautan Indonesia yang terdalam," kata Vicky Prasetyo.

"Dari atas kan sudah gagal rumah tangganya gara-gara lompat, makanya kita coba nyelem, main dalem, main luar sudah gagal," jelas Vicky Prasetyo.

Tanggapan Kalina Ocktaranny

Vicky dan Kalina santer dikabarkan dekat, ini momen kebersamaan mereka. (Sumber: Instagram@kalinaocktaranny)
Vicky dan Kalina santer dikabarkan dekat, ini momen kebersamaan mereka. (Sumber: Instagram@kalinaocktaranny)

Menurut Kalina Ocktaranny, Vicky Prasetyo tidak harus melakukan hal itu untuk membuktikan cintanya. Ia tak mau nantinya terjadi hal yang tidak diinginkan apalagi bisa mengancam jiwa.

"Aku enggak mau yang gitu-gitu banget, tapi dia yang mau ya, ya sudah. Aku takut kalau enggak timbul lagi kan amit-amit, ya," kata Kalina Ocktaranny.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Update Pasien Covid-19 di RSD Wisma Atlet per 13 Desember 2020

Posted: 12 Dec 2020 09:42 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pasien yang terpapar virus Corona atau Covid-19 yang menghuni Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet, Jakarta terus bertambah, Minggu (13/12/2020).

Kepala Penerangan Kogabwilhan I Kolonel Marinir Aris Mudian menyebut, pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang menjalani perawatan di Tower 4, Tower 6, dan Tower 7 bertambah 84 orang. Data tersebut diterima hingga pukul 08.00 WIB.

"Pasien rawat inap (Tower 4, 6, dan 7) bertambah 84 orang, dari semula 3.010 menjadi 3.094 orang," ujar Aris dalam keterangannya, Minggu (13/12/2020).

Sedangkan pasien Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri di Tower bertambah 69 orang. Total pasien yang kini menghuni Tower 5 ada 1.158 orang terdiri dari 658 pria dan 500 wanita.

"Pasien flat isolasi mandiri (Tower 5) bertambah 69, dari semula 1.089 menjadi 1.158 orang," kata dia.

Aris mengatakan, secara keseluruhan, pasien Covid-19 yang menjalani perawatan di Tower 4, 6, dan 7 RSD Wisma Atlet sejak dibuka pada 23 Maret 2020 hingga 13 Desember 2020 sudah mencapai 31.989 orang. Sementara yang sudah keluar sebanyak 28.895 orang.

"Dari 28.895 pasien keluar, sebanyak 28.371 dinyatakan sembuh, 515 dirujuk ke RS lain, dan meninggal 9 orang," kata dia.

Pasien yang isolasi mandiri

Sedangkan jumlah tolah pasien yang menjalani isolasi mandiri di Tower 5 sejak dibuka pada 15 September 2020 hingga 13 Desember 2020 sudah mencapai 20.527 orang. Sementara yang dinyatakan keluar 18.459 orang

"Dari 18.459 pasien yang keluar, 18.357 di antaranya dinyatakan sembuh dan dua orang lainnya dirujuk kw RS lain," kata Aris.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

KPK Bakal Telisik Pihak yang Nikmati Uang Haram di Kasus Bansos Juliari Batubara

Posted: 12 Dec 2020 09:42 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan bakal mendalami dugaan aliran uang haram kasus suap pengadaan bantuan sosial Covid-19 yang turut dinikmati pihak lain selain Menteri Sosial Juliari Batubara.

"Terkait aliran (uang), tentu ini materi penyidikan yang akan terus digali dan dikonfirmasi dari saksi-saksi yang akan dipanggil dan diperiksa tim penyidik," ujar Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri saat dikonfirmasi, Minggu (13/12/2020).

Namun menurut Ali, sejauh ini bukti permulaan yang ditemukan tim penyidik dalam kasus ini adalah adanya dugaan uang suap yang diterima oleh pihak-pihak yang telah ditetapkan sebagai tersangka.

"Bukti permulaan dalam kasus ini adalah adanya dugaan uang yang diterima oleh pihak-pihak yang telah ditetapkan sebagai tersangka penerima," kata Ali.

Diberitakan sebelumnya, KPK juga memastikan bakal mendalami dugaan Menteri Sosial Juliari Batubara menerima Rp 30 ribu perpaket bantuan sosial wilayah Jabodetabek untuk penanganan pandemi Covid-19.

"Seluruh data dan informasi terkait pengadaan bansos tersebut tentu akan didalami dan digali dari keterangan para saksi yang akan dihadirkan dalam proses penyidikan tersebut," ujar Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri saat dikonfirmasi, Jumat (11/12/2020).

Ali menyatakan demikian sekaligus menanggapi pernyataan Koordinator Masyarakat Anti-Korupsi Indonesia (MAKI) Boyamin Saiman yang menduga nilai yang dikorupsi Juliari lebih dari Rp 10 ribu perpaket bansos. Boyamin menduga Juliari menerima Rp 33 ribu perpaket bansos.

"Kalau berapa kira-kira gambarannya perpaket yang dikorup, dugaannya dari hitung-hitunganku adalah Rp 28 ribu, ditambah Rp 5 ribu adalah Rp 33 ribu," kata Boyamin dalam keterangannya, Kamis (10/12/2020)

Menurut Boyamin, berdasarkan penelusurannya di lapangan, dari nilai Rp 300 ribu yang dianggarkan Kemensos untuk perpaket bansos, dia menduga sebanyak Rp 82 ribu yang dipotong untuk masuk kantong pribadi.

"Jadi anggaran Rp 300 ribu, terus dipotong Rp 15 ribu untuk transport, Rp 15 ribu untuk tas goodie bag. Jadi seakan-akan pemborong mendapatkan Rp 270 ribu. Kalau berdasarkan barang yang ada di lapangan yang diterima masyarakat senilai Rp 188 ribu. Jadi artinya dugaan yang dikorupsi adalah Rp 82 ribu," kata Boyamin.

Dari nilai itu, Boyamin menyebut pemenang tender diperbolehkan mengambil keuntungan dengan batas maksimal 20 persen. Dengan demikian, pemenang tender memperoleh keuntungan maksimal Rp 54 ribu berdasarkan perhitungan 20 persen dari Rp 270 ribu.

"Dari selisih tadi, Rp 82 ribu dikurangi Rp 54 ribu. Jadi kira-kira yang dikorup adalah perpaket Rp 28 ribu, itu untuk barang ya. Dan untuk goodie bag juga ada sekitar Rp 5 ribu yang dikorup. Karena goodie bag itu anggap saja harganya Rp 10 ribu dari Rp 15 ribu. Jadi Rp 28 ribu ditambah Rp 5 ribu sekitar Rp 33 ribu," jelas Boyamin.

Ada Pihak Lain?

Untuk itu, Boyamin menduga terdapat pihak lain yang turut kecipratan kasus ini. Hal ini lantaran, terdapat selisih Rp 23 ribu, jika Juliari dan dua pejabat Kemensos memang hanya mengambil Rp 10 ribu perpaket.

"Berarti Rp 23 ribu tadi bisa saja untuk bancakan, ada yang ke pejabat, ada yang ke pemborong sendiri. Jadi pemborong mengambil untungnya lebih dari 20 persen. Karena apa? Selain dugaan untuk bancakan antara pemborong dan pejabat senilai Rp 23 ribu tadi, karena sudah dipotong untuk Mensos Rp 10 ribu," kata dia.

KPK menetapkan Mensos Juliari Peter Batubara dan empat tersangka lainnya sebagai tersangka suap terkait program bantuan sosial penanganan virus corona (Covid-19)

Keempat tersangka lainnya dalam kasus ini adalah, pejabat pembuat komitmen di Kementerian Sosial (Kemensos) Matheus Joko Santoso dan Adi Wahyono, serta Ardian I M dan Harry Sidabuke selaku pihak swasta.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Putri Kerajaan Swedia Umumkan Hamil Anak Ketiga

Posted: 12 Dec 2020 09:36 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Kabar bahagia datang dari putri kerajaan Swedia, Putri Sofia yang tengah hamil buah hati ketiga. Putri Sofia dan Pangeran Carl Philip mengumumkan kabar gembira ini melalui media sosial.

Dilansir dari laman Hello Magazine, Minggu (13/12/2020), Putri Sofia dan Pangeran Carl Philip membagikan potret manis di jagat maya. Pasangan kerajaan ini tak lupa menyertakan pernyataan terkait kabar spesial itu.

"Pangeran Carl Philip dan Putri Sofia dengan senang hati mengumumkan bahwa mereka menantikan anak ketiga mereka," begitu bunyi pernyataan tersebut.

"Kami senang dan penuh harap dan berharap dapat menyambut anak ketiga kami, saudara kandung dari Pangeran Alexander dan Pangeran Gabriel. 'Anggota kecil baru dalam keluarga kami,'" kata Pangeran Carl Philip dan Putri Sofia.

Pernyataan itu juga menyampaikan bahwa Putri Sofia dalam keadaan yang sehat. Putri berusia 36 tahun ini disebut akan melahirkan sekitar Maret-April 2021 mendatang.

Pengumuman tersebut hadir dengan potret yang dibalut nuansa hitam putih dari pasangan kerajaan Swedia ini. Keduanya berpose dengan tangan merangkul satu sama lain di depan cermin.

 

Jadi Sorotan

Putri Sofia dari Kerajaan Swedia hadiri Nobel Prize 2019 pada 10 Desember 2019 di Stockholm, Swedia. (JONATHAN NACKSTRAND / AFP)
Putri Sofia dari Kerajaan Swedia hadiri Nobel Prize 2019 pada 10 Desember 2019 di Stockholm, Swedia. (JONATHAN NACKSTRAND / AFP)

Unggahan itu seketika jadi sorotan dari warganet. Kabar gembira itu dibanjiri ucapan ucapan selamat dari penggemar kerajaan di seluruh dunia.

Sementara, pada November lalu, Pangeran Carl Philip dan Putri Sofia dinyatakan positif COVID-19. Kala itu, pasangan ini mengalami gejala ringan.

Sebuah pernyataan dari keluarga kerajaan mengungkapkan pasangan itu dikarantina di rumah bersama anak-anak mereka. Selain itu, mereka merasa "sehat dalam keadaan tersebut".

Infografis Pakai Masker Boleh Gaya, Biar Covid-19 Mati Gaya

Infografis Pakai Masker Boleh Gaya, Biar Covid-19 Mati Gaya (Liputan6.com/Triyasni)
Infografis Pakai Masker Boleh Gaya, Biar Covid-19 Mati Gaya (Liputan6.com/Triyasni)

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cek Fakta: Foto Awan Ini Tidak Ada Kaitannya dengan Pilkada Jember 2020

Posted: 12 Dec 2020 09:33 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Sebuah foto awan yang diklaim sebagai tanda kemenangan pasangan calon Bupati Jember nomor urut 2, Hendy Siswanto-Muhammad Balya Firjaun Barlaman beredar di media sosial. Foto ini diunggah oleh akun Facebook Yadikhayudhaz Idayas pada 11 Desember 2020.

Dalam foto tersebut, tampak awan berbentuk seperti tangan manusia dengan ibu jari dan telunjuk mengangkat ke atas.

Terdapat juga sebuah narasi di dalam foto tersebut. Berikut isinya:

"TU LIAT ALAM SAJA UDA BILANG KENAPA KITA MASIH RAGU., YA ALLAHHHH......"

Foto awan tersebut kemudian dikaitkan dengan pertanda kemenangan pasangan calon Bupati Jember nomor urut 2, Hendy Siswanto-Muhammad Balya Firjaun Barlaman.

"Alam aja sudah beri tanda kemenangan," tulis akun Facebook Yadikhayudhaz Idayas.

Konten yang disebarkan akun Facebook Yadikhayudhaz Idayas telah 1 kali dibagikan dan mendapat 17 komentar warganet.

Benarkah foto awan tersebut merupakan pertanda alam kemenangan pasangan calon Bupati Jember nomor urut 2, Hendy Siswanto-Muhammad Balya Firjaun Barlaman? Berikut penelusurannya.

 

Penelusuran Fakta

Cek Fakta Liputan6.com menelusuri foto awan yang diklaim sebagai tanda kemenangan pasangan calon Bupati Jember nomor urut 2, Hendy Siswanto-Muhammad Balya Firjaun Barlaman. Penelusuran dilakukan dengan mengunggah foto tersebut ke situs pencari Google Reverse Image.

Hasilnya terdapat gambar serupa yang dimuat beberapa akun media sosial. Satu di antaranya dimuat oleh akun Twitter @Andan pada 25 Desember 2018 lalu.

Namun foto awan tersebut tidak terdapat narasi seperti yang diunggah akun Facebook Yadikhayudhaz Idayas.

Dalam unggahannya, akun Twitter @Andan memberikan keterangan foto sebagai berikut.

"Awan di langit memberi Isyarat kpada kita. Dua jari dlam Dua bentuk ...!," tulis akun Twitter @Andan.

Liputan6.com juga menemukan foto serupa yang diunggah oleh akun Twitter @cowboyvoice pada 18 Agustus 2014 silam. Akun Twitter @cowboyvoice juga menambahkan narasi di unggahannya itu.

"Good sign from the football God's in clouds over Stillwater! #gopokes #iridewiththecowboys Let's do this! @CowboyFB," tulis akun Twitter @cowboyvoice.

 

 

Kesimpulan

Foto awan yang diklaim sebagai tanda kemenangan pasangan calon Bupati Jember nomor urut 2, Hendy Siswanto-Muhammad Balya Firjaun Barlaman ternyata tidak benar.

Faktanya, foto awan tersebut sudah beredar sejak 2014 lalu dan tidak ada kaitannya dengan Pilkada Jember 2020. Foto yang disebarkan akun Facebook Yadikhayudhaz Idayas masuk kategori palsu.

 

Banner Cek Fakta: Salah (Liputan6.com/Triyasni)
Banner Cek Fakta: Salah (Liputan6.com/Triyasni)

Tentang Cek Fakta Liputan6.com

Liputan6.com merupakan media terverifikasi Jaringan Periksa Fakta Internasional atau International Fact Checking Network (IFCN) bersama puluhan media massa lainnya di seluruh dunia. 

Cek Fakta Liputan6.com juga adalah mitra Facebook untuk memberantas hoaks, fake news, atau disinformasi yang beredar di platform media sosial itu. 

Kami juga bekerjasama dengan 21 media nasional dan lokal dalam cekfakta.com untuk memverifikasi berbagai informasi yang tersebar di masyarakat.

Jika Anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silahkan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA Liputan6.com di email cekfakta.liputan6@kly.id.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jalan Terjal Pemerintahan, Jokowi Perlu Reshuffle Kabinet

Posted: 12 Dec 2020 09:32 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Relawan Jokowi menyatakan siap memastikan pemerintahan Jokowi-Maruf Amin aman hingga 2024 sesuai amanat konstitusi, meski dianggap hidup berdampingan dengan bahaya.

Ketua Bidang Kelembagaan dan Hubungan Antar-Lembaga Sekretaris Nasional Jokowi Dono Prasetyo menyebut hal itu, sekaligus mengutip pernyataan Presiden pertama RI Bung Karno.

"Sejarah seperti berulang. Situasi berat hari-hari ini mengingatkan kita pada pidato Bung Karno tahun 1964, Tahun Vivere pericoloso (Tavip). Benar, pemerintahan Jokowi hari ini sedang menjalani, apa yang digambarkan pidato Bung Karno tersebut, yakni 'hidup menyerempet bahaya'," ujar Dono dalam keterangannya, Minggu (13/12/2020).

Dia menyebut, sebagai pendukung Jokowi, pihaknya siap menghadapi hal sulit yang tengah dialami Jokowi. Menurutnya, nilai relawan diuji saat yang didukung menghadapi kesulitan besar seperti sekarang.

"Utamanya ketika ada serangan pada figur Jokowi, baik sebagai Presiden maupun sebagai pribadi," kata dia.

Dia mengatakan, Sekretaris Nasional Jokowi siap mendukung Jokowi dalam kondisi apapun. Tak hanya mendukung, dia juga menyatakan pihaknya siap menyumbangkan beberapa pemikiran strategis.

Pertama, kata dia terkait kinerja kabinet. Para relawan menurutnya mencermati, jalan terjal Jokowi dalam menjalankan program-programnya lantaran sejumlah menteri diproses KPK. Dijeratnya dua menteri Jokowi terjadi saat pemerintah menghadapi pandemi Covid-19.

Reshufle Kabinet

Dia pun menyebut, jalan satu-satunya yang harus dilakukan Jokowi adalah reshufle kabinet, agar tetap bisa menjalani program meski di tengah pandemi. Menurutnya, Jokowi memiliki hak prerogratif dalam merombak para pembantunya di pemerintahan.

"Salah satu cara yang bisa ditempuh adalah dengan mengadakan reshuffle kabinet, dengan mengutamakan kompetensi dan integritas calon menteri pengganti," kata dia.

Dia menyebut, terkait dengan reshufle kabinet ini, pihaknya siap juga memberikan dukungan. Dia juga mengaku siap mengajukan nama relawan yang kompeten jika dibutuhkan.

"Bagi relawan, jabatan adalah amanah, dan bagaimana akselerasi program bisa berjalan secara terukur, bukan semata-mata menyalurkan aspirasi kekuasaan," kata dia.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Malam Tahun Baru, Ayu Ting Ting Pilih Main Kembang Api

Posted: 12 Dec 2020 09:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Pandemi Corona Covid-19 membuat pedangdut Ayu Ting Ting tidak bisa liburan atau manggung di akhir tahun. Biasanya, mantan istri Enji ini merayaan pergantian tahun dengan meriah. 

Akibat pandemi Covid-19 yang belum usai ini juga, Ayu Ting Ting pun mengaku tidak akan pergi ke mana-mana bersama dengan keluarganya untuk merayakan tahun baru.

"(Tahun baru) nggak kemana-mana. Paling kumpul sama keluarga besar," ucap Ayu saat dijumpai di kawasan Depok, Jawa Barat, baru-baru ini.

 

Tak Berani

Usai menggelar konser Kamu Kamu Kamu, Ayu Ting Ting sedikit sewot ketika kembali ditanya terkait pendamping. Ibu satu anak itu mengaku bosan terkait pertanyaan tersebut. Seperti diketahui, beberapa pria dikaitkan dengan Ayu. (Adrian Putra/Bintang.com)
Usai menggelar konser Kamu Kamu Kamu, Ayu Ting Ting sedikit sewot ketika kembali ditanya terkait pendamping. Ibu satu anak itu mengaku bosan terkait pertanyaan tersebut. Seperti diketahui, beberapa pria dikaitkan dengan Ayu. (Adrian Putra/Bintang.com)

Ibunda Bilqis Khumairah Razak ini belum berani pergi ke luar kota. Apalagi untuk berlibur. Ia mengaku baru akan pergi liburan bila suasana sudah jauh lebih kondusif. 

"Nggak. Nggak berani (ke luar kota). Liburan nanti aja kalau suasananya udah enak," tutur pedangdut 28 tahun itu.

 

Kembang Api

Duet Dengan Nella Kharisma, Ini 6 Potret Dress Ayu Ting Ting Curi Perhatian. (Sumber: Instagram/ayutingting92)
Duet Dengan Nella Kharisma, Ini 6 Potret Dress Ayu Ting Ting Curi Perhatian. (Sumber: Instagram/ayutingting92)

Artis yang memiliki nama asli Ayu Rosmalina ini bahkan berseloroh bakal membeli kembang api yang banyak untuk merayakan malam pergantian tahun. 

"Nggak (ikut ke vila), kali ini saya ingin kumpul bareng keluarga besar. Belum tahu (di Depok atau di mana). Yang pasti, beli kembang api sebanyak-banyaknya, buat menyinari malam hari itu," ujarnya.

 

Resolusi

Saat disinggung mengenai resolusi di 2020, Ayu Ting Ting mengaku tak mau tinggi-tinggi. Dirinya hanya ingin diberikan kesehatan agar konsernya pada Maret 2020 mendatang bisa berjalan lancar.  

"Yang penting sehat, panjang umur, mudah-mudahan tahun depan biar konsernya semua berjalan lancar," pungkasnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ibrahimovic Ingatkan AC Milan Jangan Tertipu Angin Surga

Posted: 12 Dec 2020 09:30 PM PST

Liputan6.com, Milan - Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic meminta timnya tidak terlena dengan 'angin surga'. Menurutnya, AC Milan belum memenangi apa pun kendati tengah di puncak klasemen Liga Italia.

"Kami dalam penampilan yang luar biasa dan hebat. Tetapi kami belum memenangkan apa pun. Kami harus terus memikirkan itu," kata Ibrahimovic seperti dilansir Football Italia.

AC Milan di musim ini seolah kembali ke masa kejayaannya. Di bawah asuhan Stefano Pioli, Rossoneri bersaing memperebutkan trofi juara Liga Italia.

Hingga pekan ke-10, AC Milan berhasil memuncaki klasemen dengan 26 poin. Hebatnya, mereka juga belum menderita satu kekalahan pun.

Di pentas Eropa, AC Milan memang masih berlaga di Liga Europa. Namun mereka baru saja lolos ke 32 besar dengan status juara grup.

 

Suasana Berbeda

Zlatan Ibrahimovic dari AC Milan membuka tangan untuk memeluk rekan setimnya di penghujung pertandingan sepak bola Serie A antara Inter Milan dan AC Milan di Stadion San Siro, di Milan, Italia, Sabtu, 17 Oktober 2020. Ibrahimovic mencetak kedua gol terseb
Zlatan Ibrahimovic dari AC Milan membuka tangan untuk memeluk rekan setimnya di penghujung pertandingan sepak bola Serie A antara Inter Milan dan AC Milan di Stadion San Siro, di Milan, Italia, Sabtu, 17 Oktober 2020. Ibrahimovic mencetak kedua gol terseb

Selain Pioli, sosok yang patut mendapat acungan jempol di balik kebangkitan AC Milan adalah Ibrahimovic. Striker berusia 39 tahun itu menjadi tumpuan di lini depan dengan torehan 11 gol dari 10 kali main musim ini.

Bagi Ibra, ini adalah periode keduanya berkostum AC Milan setelah di musim 2010/11. Ibra mengatakan, ada perbedaan yang ia rasa di periode kali ini.

"Pertama kali saya ke AC Milan, klub ini bersaing untuk gelar juara. Sekarang, saya datang untuk membawa klub ini kembali ke papan atas," katanya mengakhiri.

Klasemen Liga Italia

 

 

Saksikan Video AC Milan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bawaslu Jawa Tengah Telusuri Dugaan Politik Uang Pilkada di 4 Kabupaten

Posted: 12 Dec 2020 09:20 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Jawa Tengah (Jateng) menelusuri dugaan praktik politik uang yang terjadi pada Pilkada 2020 di empat kabupaten.

"Hal tersebut berdasarkan laporan yang kami terima dari kelompok masyarakat pada Pilkada Serentak 2020 terkait dugaan praktik politik uang di Kabupaten Pekalongan, Purworejo, Pemalang, dan Purbalingga," kata Koordinator Divisi Humas dan Hubungan Antarlembaga Bawaslu Jateng Rofiuddin, di Semarang, Minggu (13/12/2020), seperti dikutip dari Antara.

Ia mengungkapkan, hingga saat ini masih melakukan proses penelusuran dan pendalaman dengan terjun langsung ke lapangan terkait dugaan politik uang.

"Jadi sampai hari ini masih kami telusuri dan dalami, memang sudah ada beberapa yang diproses register, tapi rata-rata masih dalam proses penelusuran dan pendalaman," ujar Rofiuddin.

Jika berdasarkan hasil pendalaman di lapangan, lanjut Rofiuddin, memenuhi unsur tindak pidana dugaan politik uang, maka akan ditindaklanjuti sesuai dengan ketentuan yang ada.

Kasus dugaan terkait netralitas ASN

Selain dugaan politik uang, Bawaslu Jateng bersama Bawaslu masing-masing kabupaten/kota juga menangani kasus dugaan terkait netralitas aparatur sipil negara (ASN) saat pilkada, yakni 95 kasus dan pelanggaran netralitas kepala desa sebanyak 63 kasus.

Selain itu, pada saat hari pemungutan suara, juga ditemukan sejumlah pelanggaran dan telah ditangani di lokasi.

"Hasil pengawasan teman-teman di daerah masih menemukan adanya beberapa catatan, misalnya surat suara kurang dan formulir yang tertukar," kata Rofiuddin.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bio Farma Bantah Sudah Buka Layanan Pre-order Vaksin Covid-19

Posted: 12 Dec 2020 09:17 PM PST

Liputan6.com, Jakarta PT Bio Farma (Persero) menyatakan belum membuka sistem pelayanan pre order untuk Vaksin Covid-19 jalur mandiri dalam bentuk apa pun. Pelayanan baik untuk keperluan fasilitas kesehatan maupun perorangan.

Hal ini diungkapkan Juru Bicara Bio Farma, Bambang Heriyanto menyikapi beredar iklan atau promo mengenai Pre-Order Vaksinasi Covid-19 jalur mandiri yang beredar di sosial media, dari beberapa fasilitas kesehatan.

Hingga saat ini, pemerintah masih menyelesaikan skema pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 baik untuk kebutuhan program bantuan pemerintah maupun kebutuhan mandiri.

"Saat ini, Bio Farma masih mengembangkan sistem yang akan digunakan untuk pemesanan Pre-Order vaksinasi COVID-19 khususnya untuk jalur mandiri, dan hingga saat ini, belum ada ketentuan maupun pengaturan teknis dari pemerintah terkait hal tersebut, dan yang terpenting adalah, pelaksanaan vaksinasinya sendiri, tetap menunggu izin penggunaan dari Badan POM," kata dia, seperti melansir Antara, Minggu (13/12/2020).

Kedatangan Vaksin Covid-19 tahap pertama sejumlah 1,2 juta dosis dari Sinovac pada 6 Desember 2020 yang lalu, telah menarik perhatian masyarakat banyak.

Saat ini, selagi proses evaluasi izin penggunaan dari Badan POM berjalan, pemerintah sedang mempersiapkan pelaksanaan Vaksinasi Covid-19.

Mengenai penyediaan layanan Vaksinasi Covid-19 seperti Rumah Sakit Klinik dan Fasilitas Kesehatan lainnya, lanjut Bambang, masih dilakukan proses pendaftaran dan verifikasi, untuk jalur mandiri, melalui asosiasi-asosiasi resmi.

Selanjutnya, memahami adanya inisiatif, dan kebutuhan untuk mempersiapkan dari awal masyarakat yang berminat vaksinasi, Bio Farma mengimbau kepada penyedia layanan kesehatan untuk menunggu pengumuman resmi pemerintah terkait petunjuk teknis pelaksanaan pemesanan pre-order Vaksinasi Covid-19 jalur mandiri.

 

 

Vaksin Covid-19 Impor Masuk Daftar WHO, Erick Thohir Minta Tak Ada Polemik

Vaksin Corona Sinovac disimpan di Bio Farma untuk dilakukan pengujian kembali sebelum akhirnya Vaksin COVID-19 buatan Sinovac Biotech Ltd memeroleh izin edar dan vaksinasi massal dilakukan. Vaksin Sinovac disimpan di cool room dengan suhu 2-8 derajat celcius (Foto: Muchlis Jr - Sekretariat Presiden)
Vaksin Corona Sinovac disimpan di Bio Farma untuk dilakukan pengujian kembali sebelum akhirnya Vaksin COVID-19 buatan Sinovac Biotech Ltd memeroleh izin edar dan vaksinasi massal dilakukan. Vaksin Sinovac disimpan di cool room dengan suhu 2-8 derajat celcius (Foto: Muchlis Jr - Sekretariat Presiden)

Ketua Pelaksana Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi (KPCPEN) sekaligus Menteri BUMN, Erick Thohir meminta masyarakat untuk menghentikan polemik terkait negara asal vaksin Covid-19.

Sebab, semua jenis vaksin yang dipilih pemerintah saat ini telah mendapatkan penilaian baik. Hal ini karena telah terdaftar resmi di data WHO dan telah melewati uji klinis.

"Jadi, jangan terjebak ini vaksin China, vaksin Amerika, dan sebagainya. Semua vaksin yang sudah masuk ke dalam data WHO dan juga sudah melalui uji klinis semua vaksin sudah dinilai baik. Jadi jangan terjebak dalam arti apa-apa," tuturnya dalam webinar bertajuk "Kerja Bareng Untuk Negeri", Sabtu (12/12).

Erick menjelaskan, sesuai dengan Perpres 99 Tahun 2020 jelas domain tertinggi vaksinasi ada di Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Alhasil Kemenkes sudah memutuskan jenis-jenis vaksin yang bisa diadakan untuk tahap awal dengan pertimbangan telah diakui WHO dan lolos uji klinis.

"Karena itu Kemenkes memutuskan jenis-jenis vaksin yang bisa diadakan, yaitu Moderna, Sinovac, Sinopharm, Astra Zeneca, dan vaksin Merah Putih," imbuh dia.

Pun, sambung Erick, pemilihan jenis vaksin Covid-19 haruslah dibarengi dengan keyakinan bahwa vaksin dapat menekan angka penularan dan jumlah kematian akibat paparan virus mematikan asal China itu. "Momentum inilah yang kita ingin tunggangi," jelas dia.

Oleh karena itu, dia berharap pengadaan vaksin ini akan mempercepat proses pemulihan ekonomi nasional. Sehingga target ekonomi Indonesia mampu tumbuh positif sebesar 5 persen pada 2021 dapat dicapai.

"Target pertumbuhan ekonomi 5 persen pada 2021 juga sesuai berbagai lemabaga internasional, seperti ADB," tukasnya.

Reporter: Sulaeman

Sumber: Merdeka.com

Infografis 10 Tips Sehat dan Sembuh dari Covid-19.

Infografis 10 Tips Sehat dan Sembuh dari Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis 10 Tips Sehat dan Sembuh dari Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)

Saksikan Video Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Kreatifitas Warga Perumahan Mengembangkan Pertanian Aquaponik

Posted: 12 Dec 2020 09:15 PM PST

Kaum ibu dari Kelompok Wanita Tani (KWT) Berkah memilih indukan lalat yang akan dijadikan maggot sebagai pakan lele  di Kampung Ramah Lingkungan, Mutiara Bogor Raya, Katulampa, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/12/2020). (merdeka.com/Arie Basuki)
Kaum ibu dari Kelompok Wanita Tani (KWT) Berkah memilih indukan lalat yang akan dijadikan maggot sebagai pakan lele di Kampung Ramah Lingkungan, Mutiara Bogor Raya, Katulampa, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/12/2020). (merdeka.com/Arie Basuki)

Kaum ibu dari Kelompok Wanita Tani (KWT) Berkah memilih indukan lalat yang akan dijadikan maggot sebagai pakan lele di Kampung Ramah Lingkungan, Mutiara Bogor Raya, Katulampa, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/12/2020). (merdeka.com/Arie Basuki)

Kaum ibu dari Pengurus Kelompok Wanita Tani (KWT) Berkah memelihara padi dan lele dengan sistem aquaponik di Kampung Ramah Lingkungan, Mutiara Bogor Raya, Katulampa, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/12/2020). (merdeka.com/Arie Basuki)
Kaum ibu dari Pengurus Kelompok Wanita Tani (KWT) Berkah memelihara padi dan lele dengan sistem aquaponik di Kampung Ramah Lingkungan, Mutiara Bogor Raya, Katulampa, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/12/2020). (merdeka.com/Arie Basuki)

Kaum ibu dari Pengurus Kelompok Wanita Tani (KWT) Berkah memelihara padi dan lele dengan sistem aquaponik di Kampung Ramah Lingkungan, Mutiara Bogor Raya, Katulampa, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/12/2020). (merdeka.com/Arie Basuki)

Kaum ibu dari Kelompok Wanita Tani (KWT) Berkah memilih indukan lalat yang akan dijadikan maggot sebagai pakan lele  di Kampung Ramah Lingkungan, Mutiara Bogor Raya, Katulampa, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/12/2020). (merdeka.com/Arie Basuki)
Kaum ibu dari Kelompok Wanita Tani (KWT) Berkah memilih indukan lalat yang akan dijadikan maggot sebagai pakan lele di Kampung Ramah Lingkungan, Mutiara Bogor Raya, Katulampa, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/12/2020). (merdeka.com/Arie Basuki)

Kaum ibu dari Kelompok Wanita Tani (KWT) Berkah memilih indukan lalat yang akan dijadikan maggot sebagai pakan lele di Kampung Ramah Lingkungan, Mutiara Bogor Raya, Katulampa, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/12/2020). (merdeka.com/Arie Basuki)

Kaum ibu dari Pengurus Kelompok Wanita Tani (KWT) Berkah memelihara padi dan lele dengan sistem aquaponik di Kampung Ramah Lingkungan, Mutiara Bogor Raya, Katulampa, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/12/2020). (merdeka.com/Arie Basuki)
Kaum ibu dari Pengurus Kelompok Wanita Tani (KWT) Berkah memelihara padi dan lele dengan sistem aquaponik di Kampung Ramah Lingkungan, Mutiara Bogor Raya, Katulampa, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/12/2020). (merdeka.com/Arie Basuki)

Kaum ibu dari Pengurus Kelompok Wanita Tani (KWT) Berkah memelihara padi dan lele dengan sistem aquaponik di Kampung Ramah Lingkungan, Mutiara Bogor Raya, Katulampa, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/12/2020). (merdeka.com/Arie Basuki)

Kaum ibu dari Pengurus Kelompok Wanita Tani (KWT) Berkah memelihara padi dan lele dengan sistem aquaponik di Kampung Ramah Lingkungan, Mutiara Bogor Raya, Katulampa, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/12/2020). (merdeka.com/Arie Basuki)
Kaum ibu dari Pengurus Kelompok Wanita Tani (KWT) Berkah memelihara padi dan lele dengan sistem aquaponik di Kampung Ramah Lingkungan, Mutiara Bogor Raya, Katulampa, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/12/2020). (merdeka.com/Arie Basuki)

Kaum ibu dari Pengurus Kelompok Wanita Tani (KWT) Berkah memelihara padi dan lele dengan sistem aquaponik di Kampung Ramah Lingkungan, Mutiara Bogor Raya, Katulampa, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (13/12/2020). (merdeka.com/Arie Basuki)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cara Mudah Cuci Helm Sendiri di Rumah, Berikut Panduannya

Posted: 12 Dec 2020 09:12 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Harus selalu menjaga kebersihan di masa pandemi Covid-19, seluruh barang yang kita gunakan harus dijaga kebersihannya agar tak menjadi sarang bakteri dan virus, tak terkecuali helm. Kita bisa cuci helm sendiri.

Menjadi salah satu piranti berkendara yang mudah terpapar bakteri dan virus, bagian dalam helm terdapat banyak busa dan kain yang dapat menyerap keringat atau air saat musim hujan.

Karena itu, bagian ini dapat mengeluarkan bau tak sedap dan menggangu ketika sedang berkendara. Untuk membersihkannya, Anda tak perlu membawa ke tempat pencucian helm.

Selain lebih hemat, mencuci helm sendiri membuat Anda lebih teliti dan melakukan pembersihan secara menyeluruh. Untuk lebih jelasnya, berikut panduan membersihkan helm sendiri di rumah seperti dilansir Federal Oil, Minggu (13/12/2020).

Pertama, copot semua padding pada helm. Termasuk padding utama alias busa bagian atas. Jangan sembarang saat melepas komponen ini, agar tidak rusak dan robek. Karena itu memperhatikan posisi kancing-kancing adalah hal penting.

Kedua, siapkan air hangat secukupnya untuk keperluan merendam padding. Siapkan ember, sabun atau sampo serta sikat gigi halus untuk menyikat padding helm yang kotor.

Saat air hangat di ember sudah tersedia, campurkan sampo secukupnya dan aduk rata. Setelah itu, masukkan semua padding ke dalam ember. Tunggu 5-10 menit, supaya kotoran hilang dan kuman mati.

Jemur

Setelah 10 menit dan air sudah mulai dingin, ambil padding yang ada. Gosok menggunakan sikat gigi bekas. Langkah ini, bertujuan untuk menghilangkan noda atau kotoran, sehingga bisa membuat padding kembali bersih.

Usai melakukan hal tersebut, rendam dengan air dingin menggunakan ember lainnya. Ini untuk menghindari kotoran kembali mengendap pada padding.

Berikutnya keluarkanlah, lalu jemur di panas matahari. Perlu diingat, jangan menjemur saat cuaca mendung atau saat hujan. Sebaiknya, padding basah tak langsung diperas. Sebab akan merusak busa di bagian dalam dan membuat cepat kempes.

Setelah kering, pasang kembali di tempat semula. Berikan pewangi helm agar lebih harum. Setelah itu, helm bisa digunakan kembali dengan nyaman.

Infografis Pilihan:

Infografis 4 Tips Hindari Penularan Covid-19 Saat Musim Hujan. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis 4 Tips Hindari Penularan Covid-19 Saat Musim Hujan. (Liputan6.com/Abdillah)

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

7 Tips Merawat Lansia Penderita Alzheimer, Perhatikan Gaya Hidup

Posted: 12 Dec 2020 09:05 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Tips merawat lansia penderita Alzheimer di rumah perlu benar-benar diperhatikan. Alzheimer dapat diderita orang-orang yang berisiko tinggi, misalnya orang-orang berusia di atas 65 tahun dan dengan riwayat keluarga yang mengalami kondisi ini.

Kondisi Alzheimer dapat berdampak buruk pada memori, pemikiran, dan tingkah laku seseorang. Perubahan-perubahan ini tentunya akan memengaruhi kehidupan sehari-hari penderita. Apalagi, Alzheimer tidak dapat sembuh.

Tetapi penanganan yang tepat dapat memperlambat perjalanan penyakit dan meningkatkan kualitas hidup pengidapnya. Untuk itu, tips merawat lansia penderita Alzheimer ini perlu kamu terapkan setiap harinya. Hal ini agar memperlambat perjalanan penyakit dan meningkatkan kualitas hidup mereka.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Minggu (13/12/2020) tentang tips merawat lansia penderita Alzheimer.

Tips Merawat Lansia Penderita Alzheimer

Olahraga Lindungi Lansia dari Ancaman Demensia
Olahraga Lindungi Lansia dari Ancaman Demensia

Perhatikan Pola Makan

Memperhatikan pola makan penderita Alzheimer sangat penting dalam perawatannya. Salah satu gejala Alzheimer, yaitu sering lupa membuatnya tidak makan dan minum dengan benar. Hal ini tentunya membuat penderita Alzheimer tidak mendapatkan asupan gizi dengan benar. Akibatnya, kondisi ini bisa membuat pasien dehidrasi, kekurangan nutrisi, dan berat badannya semakin menurun.

Perawatan untuk penderita Alzheimer ini bisa diterapkan dengan membuat jadwal makan dan minum. Selain itu, kamu juga harus mendampingi penderita Alzheimer saat makan dan memberikan makanan bergizi seperti sayuran, buah-buahan, biji-bijian, dan produk susu rendah lemak.

Lakukan Latihan dan Aktivitas Fisik

Tips merawat lansia penderita Alzheimer selanjutnya adalah melakukan latihan dan aktivitas fisik. Setiap pengidap Alzheimer membutuhkan latihan dan aktivitas fisik rutin untuk mendorong mobilitas, meningkatkan sirkulasi, mencegah kekakuan otot, membantu relaksasi, serta mengurangi depresi.

Mintalah saran dokter, terapis okupasi, atau ahli fisioterapi untuk menentukan jenis latihan yang tepat. Sering kali pengidap Alzheimer tidak dapat berdiri atau berjalan dengan stabil, sehingga informasi tentang alat bantu dan peralatan diperlukan untuk membantu mereka bergerak.

Tips Merawat Lansia Penderita Alzheimer

Ilustrasi Alzheimer. Foto: nordicinnovation
Ilustrasi Alzheimer. Foto: nordicinnovation

Tidur Malam yang Cukup

Istirahat yang cukup dan berkualitas diperlukan setiap orang, tidak hanya pengidap Alzheimer. Namun, sering kali penyakit Alzheimer ini dapat menyebabkan kesulitan tidur.

Tips merawat lansia penderita Alzheimer ini tentunya sangat penting. Agar tidur malam bisa maksimal, batasilah tidur siang, kurangi asupan cairan di malam hari, hindari minuman berkafein seperti teh dan kopi, serta ciptakan lingkungan kamar yang nyaman.

Perhatikan Kesejahteraan Mental

Kesehatan mental para pengidap Alzheimer sama pentingnya dengan kesehatan fisik mereka. Tips merawat lansia penderita Alzheimer dalam hal ini adalah dengan memastikan mereka diberikan kasih sayang serta dipedulikan oleh orang-orang di sekitar mereka. Hindari stres dan tetap motivasi mereka agar tetap bersemangat.

Tips Merawat Lansia Penderita Alzheimer

Ilustrasi Penderita Alzheimer Credit: unsplash.com/Clement
Ilustrasi Penderita Alzheimer Credit: unsplash.com/Clement

Menjaga Kehangatan

Kedinginan adalah salah satu risiko kesehatan yang serius bagi para orang tua yang tidak aktif dan memiliki sirkulasi yang buruk. Hal ini perlu diperhatikan juga dalam tips merawat lansia penderita Alzheimer.

Oleh karena itu, pastikan mereka mengenakan pakaian yang sesuai dan cukup. Berikan tambahan topi, sarung tangan, kaus kaki, syal, bila diperlukan. Periksa kondisi ruangan atau kamar tidur agar tidak terlalu dingin.

Perhatikan Kesehatan Gigi dan Gusi

Tips merawat lansia penderita Alzheimer berikutnya adalah memelihara gigi dan gusi dengan baik. Gigi dan gusi yang sehat sangat penting untuk membantu mereka makan dan minum. Pastikan tidak ada masalah dengan gigi, gusi, atau gigi palsu bila mereka menggunakannya.

Atasi Sembelit dan Inkontinensia

Sembelit dapat menyebabkan rasa sakit, ketidaknyamanan, dan kebingungan. Hal ini juga sering kali terjadi pada lansia yang tidak aktif. Menyediakan makanan tinggi serat, suplemen yang mengandung serat, banyak minum air putih, dan berolahraga secara teratur dapat dilakukan untuk memperbaiki kondisi ini.

Untuk menangani inkontinensia, penggunaan popok dewasa juga dapat dilakukan guna meningkatkan kebersihan dan kualitas hidup mereka. Tips merawat lansia penderita Alzheimer satu ini tentunya sangat penting diterapkan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tim Hukum Akan Ajukan Penangguhan Penahanan Rizieq Shihab

Posted: 12 Dec 2020 09:03 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Anggota Tim Hukum Pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab, Aziz Yanuar mengaku pihaknya bakal mengajukan penangguhan penahanan terhadap Imam Besar FPI itu.

"Permohonan penangguhan penahanan," kata Aziz saat dikonfirmasi Liputan6.com, Minggu (13/12/2020).

Selain itu, Aziz mengaku usai kliennya resmi ditahan pihaknya juga berencana untuk mengajukan praperadilan dalam kasus tersebut.

"Akan praperadilan dan berdoa," terang dia.

Rencananya permohonan itu bakal dilayangkan pada Senin besok (14/12/2020).

Rizieq Shihab resmi ditahan di Rutan Narkoba Polda Metro Jaya pada Minggu (13/12/2020). Kadiv Humas Polri, Irjen Argo Yuwono mengungkapkan alasan penahanan terhadap Rizieq Shihab setelah menjalani pemeriksaan sebagai tersangka dugaan pelanggaran protokol kesehatan Covid-19.

Kepolisian menempatkan Rizieq Shihab di Rumah Tahanan (Rutan) Narkoba Polda Metro Jaya selama 20 hari ke depan terhitung sejak tanggal 12 hingga 31 Desember 2020.

"Objektif ancaman di atas 5 tahun, sedangkan subjektif agar tersangka tidak melarikan diri, tersangka tidak menghilangkan barang bukti, dan yang ketiga tersangka tidak mengulangi perbuatannya, serta untuk mempermudah proses penyidikan," papar Argo saat konferensi pers, Minggu dini hari (13/12/2020).

Cecar 84 Pertanyaan

Argo menyampaikan penyidik mencecar Rizieq Shihab sebanyak 84 pertanyaan. Argo tak menjelaskan, secara rinci mengenai hal ini. Dia hanya mengatakan, Rizieq dimintai keterangan dari Sabtu 12 Desember 2020 pukul 11.30 WIB sampai pukul 22.00 WIB.

"Dalam pemeriksaan, penyidik memberikan 84 pertanyaan yang ditanyakan kepada tersangka MRS (Rizieq Shihab)," ucap dia.

Argo menerangkan, penyidik Polda Metro Jaya telah mempersilakan Rizieq Shihab mengecek kembali keterangan yang dituangkan ke dalam Berita Acara Pemeriksaan (BAP). Menurut Argo, saat itu sempat ada perbaikan.

"Setelah selesai diperiksa tentunya dari penyidik membacakan kembali daripada berita acara tersebut. Ada beberapa yang diperbaiki atau ditambahi oleh tersangka, jadi kita layani dengan baik apa saja yang menjadi kekurangan dari jawaban tersangka dalam berita acara," ucap dia.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Warga AS Akan Disuntik Vaksin Corona COVID-19 pada 14 Desember 2020

Posted: 12 Dec 2020 09:01 PM PST

Liputan6.com, New York - Publik Amerika Serikat akan mulai menerima vaksin virus corona dari perusahaan Pfizer / BioNTech pada Senin, 14 Desember 2020 setelah diizinkan untuk penggunaan darurat.

Dikutip dari laman BBC, Minggu (13/12/2020) tiga juta dosis pertama dari vaksin itu akan dikirim "ke seluruh negara bagian" akhir pekan ini, kata Jenderal Gustave Perna, yang mengawasi distribusi.

Vaksin ini menawarkan perlindungan hingga 95 persen terhadap Covid-19 dan dianggap aman oleh Food and Drug Administration (FDA).

Pada Sabtu kemarin, AS mencatat korban harian 3.309 kematian terkait Covid-19.

Angka tersebut, yang dilaporkan di situs web Universitas Johns Hopkins -- merupakan jumlah tertinggi dalam satu hari di mana pun di dunia.

Kematian akibat virus corona telah meningkat tajam sejak November di AS.

Mengotorisasi penggunaan darurat vaksin Pfizer / BioNTech pada Jumat kemarin, FDA -- yang mendapat tekanan kuat dari pemerintahan Trump untuk melakukan vaksinasi segara -- mengatakan langkah itu merupakan "tonggak penting" dalam pandemi.

Penggerak inokulasi massal menggunakan dosis vaksin yang sama telah dimulai di Inggris.

Proses Pengangkutan Vaksin Dijamin Aman

Ilustrasi vaksin (Foto: unsplash.com)
Ilustrasi vaksin (Foto: unsplash.com)

Selama konferensi pers pada Sabtu, Jenderal Perna berbicara untuk kampanye vaksinasi pemerintah AS. Operasi Kecepatan Warp mengatakan, dosis vaksin akan dikemas ke dalam kontainer pengiriman untuk transportasi "dalam 24 jam ke depan".

Jenderal Perna mengatakan kepada wartawan bahwa dia "100 persen yakin" bahwa dosis "yang dibutuhkan untuk mengalahkan Covid-19" akan diangkut dengan aman.

Vaksin Pfizer telah mendapat persetujuan regulasi di Inggris, Kanada, Bahrain dan Arab Saudi.

Seperti negara-negara tersebut, otoritas kesehatan AS diharapkan memprioritaskan petugas kesehatan dan penghuni panti asuhan untuk dosis pertama.

Saksikan Video Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Seri Galaxy S21 Akan Meluncur dengan Exynos 2100

Posted: 12 Dec 2020 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Samsung sejauh ini belum mengonfirmasi chipset yang akan digunakan untuk seri Galaxy S21. Di sisi lain, informasi mengenai produk tersebut semakin banyak bermunculan.

Dilansir GSM Arena, Minggu (13/12/2020), informasi baru mengenai seri Galaxy S21 disebut berasal dari toko Samsung, Opera House, di Bengaluru, India. Toko tersebut mengungkapkan beberapa innformasi mengenai Galaxy S21, S21 Plus, dan S21 Ultra.

Mengutip informasi dari Android Authority, berdasarkan keterangan dari pihak toko, trio Galaxy S21 di India akan diperkuat chipset Exynos 2100, bukan Snapdragon 888.

Selain itu, Galaxy S21 dikonfirmasi memiliki sensor kamera utama 108MP, begitu pula dengan dual kamera 10MP dengan salah satunya mendukung 10x optical zoom. Pihak toko tidak memberikan informasi mengenai kamera keempat di bagian belakang, tapi menurut laporan akan memilik sensor 12MP ultrawide.

Galaxy S21 akan meluncur dengan pilihan warna abu-abu, pink, ungu, dan putih. Sementara S21 dengan pink, ungu, silver, dan hitam. Galaxy S21 dibalut pilihan warna hitam dan silver.

Samsung akan mengumumkan seri Galaxy S21 pada 14 Januari 2021. Penjualan di pasar India dilaporkan akan dimulai pada 29 Januari 2021.

Pemindai Sidik Jari Galaxy S21 Bakal Lebih Cepat

Booth Samsung di gelaran Mobile World Congress 2018. (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)
Booth Samsung di gelaran Mobile World Congress 2018. (Liputan6.com/ Agustin Setyo W)

Lebih lanjut, berdasarkan keterangan Ice Universe, Galaxy S21 akan memiliki pemindai sidik jari baru. Sensor di bawah layar akan bekerja lebih cepat dan memiliki ukuran lebih besar daripada sebelumnya.

Pengguna hanya perlu melakukan tap secara singkat ketimbang menekan sensor. Hal ini disebut akan mempercepat pengguna membuka kunci perangkat. Kecepatan tersebut dinilai akan memberikan peningkatan besar untuk penggunaan sehari-hari.

Teaser Resmi Seri Galaxy S21 Beredar

Android Police sebelumnya mendapatkan video teaser resmi seri Galaxy S21. Berdasarkan salah satu video pendek itu, Galaxy S21 5G tampak dibalut warna Phantom Violet.

Pada bagian depan Galaxy S21 5G terdapat layar datar dengan lubang kamera di bagian tengah atas, serta bezel tipis. Selain itu juga ada tiga kamera belakang Galaxy S21 5G dengan masing-masing 12MP sensor utama, 12MP ultrawide, dan 64MP telephoto.

Sementara itu, Galaxy S21 Plus 5G terlihat mirip dengan Galaxy S21 5G. Warna, desain keseluruhan, dan pengaturan kamera seperti yang dimiliki Galaxy S21. Perbedaanya kemungkinan pada ukuran layar dan kapasitas baterai.

Galaxy S21 Ultra memiliki desain layar melengkung, tidak seperti varian Galaxy S21 lain. Terdapat empat kamera belakang yaitu 10MP dengan 10x super-telephoto zoom, 108MP sensor utama, 12MP ultrawide, dan 10MP dengan 3x telephoto.

Selain itu juga terdapat sistem laser autofocus di bagian atas, menggantikan sensor TOF yang ada pada S20 Ultra.

(Din/Ysl)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pelajar Rentan Alami Gangguan Kesehatan Jiwa Selama Pandemi, Ini Saran Pakar

Posted: 12 Dec 2020 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Perubahan pola belajar, dari tatap muka menjadi pembelajaran jarak jauh selama masa pandemi COVID-19 berdampak pada kesehatan jiwa masyarakat terutama pelajar.

Menurut penelitian yang dilakukan Perhimpunan Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa Indonesia (PDSKJI) pada Mei lalu menemukan 69 persen peserta survei mengalami masalah psikologi terkait COVID-19.

Data ini disampaikan Ketua Perhimpunan Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa DKI Jakarta Dr. dr. Nova Riyanti Yusuf SpKJ. Menurutnya, kondisi ini perlu diwaspadai mengingat dampaknya juga akan dirasakan para pelajar yang merupakan generasi penerus bangsa.

Ia menambahkan, situasi ini dapat diantisipasi bila para guru maupun orang tua mengenali gejala awal gangguan kesehatan jiwa yang dialami oleh pelajar.

"Untuk mencegah hal ini, diperlukan kerja sama oleh seluruh pemangku kepentingan pendidikan. Mulai dari pemangku kebijakan, penyelenggara hingga ke orangtua siswa," katanya dalam webinar bersama Madrasah Aliyah Citra Cendekia (Macicen), di Jakarta, Sabtu (12/12).

Salah satu hal yang dapat dilakukan adalah mengikutsertakan edukasi tentang kesehatan jiwa pada murid. Pihak sekolah juga harus terbuka pada anak-anak yang ingin menceritakan tentang masalah kesehatan jiwanya.

"Mungkin kalau dimasukkan dalam kurikulum akan lama prosesnya, maka dapat disertakan saja edukasinya dalam pembelajaran sehari-hari."

Adaptasi Bagi Semua Pihak

Sejalan dengan Nova, Kepala Sekolah Madrasah Citra Cendekia Jakarta, Asterika Dwiana, SPd, juga mengatakan, kesehatan mental siswa menjadi syarat utama dalam menjalankan sistem pendidikan.

"Apalagi dalam kondisi saat ini, di mana pembelajaran dilakukan secara daring. Ini hal baru baik bagi siswa, orangtua maupun tenaga pendidik."

Dalam sistem pembelajaran jarak jauh, adaptasi tidak hanya dilakukan oleh siswa, tetapi juga tenaga pengajar itu sendiri.

Selama ini, tambah Asterika, dalam proses belajar mengajar Macicen menerapkan sistem perpindahan kelas. Di mana setiap siswa kelas 10 hingga kelas 12, melakukan perpindahan sesuai dengan mata pelajaran yang diambil.

Pola pembelajaran seperti ini selain membuat siswa lebih fokus dalam belajar, sekaligus juga memberikan penyegaran bagi siswa karena mendapatkan kelas yang berbeda.

Sebaliknya, dalam sistem pembelajaran daring, siswa dihadapkan dengan situasi yang sama, dan harus berlama-lama di depan layar komputer. Kondisi ini, menyebabkan siswa maupun guru mengalami kejenuhan.

Adanya pembatasan sosial semacam ini memang membuat pola berubah. Manusia sebagai makhluk sosial yang seharusnya bisa beraktivitas di luar ruang, kini dipaksa menjadi makhluk individual.

"Jadi wajar kalau saat ini banyak yang mengalami pergeseran di kesehatan jiwanya. Artinya mulai mengarah ke distress, kemudian mengarah ke kondisi-kondisi seperti gangguan panik, cemas, ataupun trauma psikologis," tutur Nova.

Infografis 4 Tips Jaga Kesehatan Mental Saat Pandemi COVID-19

Infografis 4 Tips Jaga Kesehatan Mental Saat Pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis 4 Tips Jaga Kesehatan Mental Saat Pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Trieyasni)

Simak Video Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

INFOGRAFIS: Waspadai 3 Gejala Khusus Covid-19 pada Lansia

Posted: 12 Dec 2020 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Covid-19 dapat menginfeksi semua orang. Hanya saja, banyak pakar kesehatan menyatakan orang lanjut usia atau lansia lebih berisiko tertular virus corona jenis baru atau SARS CoV-2.

Para lansia, terutama yang mempunyai penyakit penyerta atau komorbid bahkan memiliki risiko lebih besar mengalami gejala berat corona Covid-19. Tak sedikit dari mereka kemudian meninggal dunia.

Kendati demikian, gejala spesifik Covid-19 pada kelompok lansia seringkali tidak jelas. Namun, ada 3 gejala khusus yang dialami para lansia.

Satuan Tugas Penanganan atau Satgas Covid-19 pun membeberkannya. Apa saja? Simak dalam Infografis berikut ini:

 

Infografis

Infografis Waspadai 3 Gejala Khusus Covid-19 pada Lansia. (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Waspadai 3 Gejala Khusus Covid-19 pada Lansia. (Liputan6.com/Abdillah)

AYO DITERAPKAN

Banner Ingat Pesan Ibu (Liputan6.com/Abdillah)
Banner Ingat Pesan Ibu (Liputan6.com/Abdillah)

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Video Pilihan

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Peta Sebaran Corona COVID-19 Surabaya pada 12 Desember 2020

Posted: 12 Dec 2020 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pasien positif Corona COVID-19 di Surabaya, Jawa Timur bertambah 33 orang pada Sabtu, 12 Desember 2020. Total kasus positif Corona COVID-19 di Surabaya mencapai 17.342 orang.

Sementara itu, pasien sembuh dari Corona COVID-19 bertambah 30 orang menjadi 16.025 orang. Di satu sisi, pasien meninggal karena COVID-19 bertambah satu orang menjadi 1.225 orang. Pasien konfirmasi dalam perawatan 92 orang.

Untuk kasus Corona COVID-19 per wilayah pada 12 Desember 2020 di Surabaya antara lain:

Surabaya Barat:

Konfirmasi: 2.731 orang

Sembuh: 2.547 orang

Meninggal: 174 orang

Surabaya Pusat:

Konfirmasi: 1.873 orang

Sembuh: 1.690 orang

Meninggal: 176 orang

 

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Surabaya Utara hingga Selatan

Balai Kota Surabaya (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)
Balai Kota Surabaya (Foto: Liputan6.com/Dian Kurniawan)

Surabaya Utara:

Konfirmasi: 2.591 orang

Sembuh: 2.390 orang

Meninggal: 194 orang

Surabaya Timur:

Konfirmasi: 5.329 orang

Sembuh: 4.960 orang

Meninggal: 339 orang

Surabaya Selatan:

Konfirmasi: 4.818 orang

Sembuh: 4.438 orang

Meninggal: 342 orang

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal Liga Inggris Pekan 12 : Sisa Lima Laga, Ada Tottenham dan Liverpool

Posted: 12 Dec 2020 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta- Lima laga Liga Inggris pekan 12 akan dilangsungkan pada Minggu (13/12/2020) malam WIB. Dua tim teratas klasemen, Tottenham Hotspur dan Liverpool turun berlaga hari ini.

Kedua tim sama-sama harus bermain tandang pada pekan ini. Tottenham Hotspur dijamu oleh Southampton, sedangkan Liverpool berkunjung ke markas Fulham, Stadion Craven Cottage.

Sementara Arsenal yang sedang terpuruk bakal kedatangan Burnley. Kemenangan menjadi harga mati. Jika kalah lagi, manajer Mikel Arteta bisa dipecat.

Peringkat empat Leicester City juga akan main di kandang sendiri. Leicester kedatangan Brighton and Hove Albion.

Simak jadwa Liga Inggris pekan 12 selengkapnya di halaman berikutnya:

 

 

Jadwal

ilustrasi liga inggris (Liputan6.com/Abdillah)
ilustrasi liga inggris (Liputan6.com/Abdillah)

Minggu, 13 Desember 2020

03.00 WIB: Everton vs Chelsea

19.00 WIB: Sothampoton vs Sheffield United

21.15 WIB: Crystal Palace vs Tottenham

23.30 WIB: Fulham vs Liverpool

Senin, 14 Desember 2020

02.15 WIB: Leicester vs Brighton

Saksikan Video Menarik Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Aneh, Nelayan Ditemukan Tinggal Tulang Belulang di Atas Perahu di Danau Limboto

Posted: 12 Dec 2020 09:00 PM PST

Liputan6.com, Gorontalo - Kurang lebih sebulan di Danau Limboto, jasad kakek di Gorontalo akhirnya ditemukan. Mirisnya jasad itu sudah menjadi tulang belulang.

Informasi yang dirangkum Liputan6.com, jasad tersebut ditemukan oleh nelayan setempat. Penemuan itu sempat membuat geger warga sekitar.

Adalah seorang nelayan bernama Rasid. Kala itu waktu menujukan sekitar pukul 11.00 Wita, Ia memutuskan untuk memancing di Danau Limboto yang berada di belakang rumahnya.

Tiba-tiba dari kejauhan ia melihat sebuah perahu kosong yang perlahan berjalan menuju ke arah tempat ia menaruh pancing.

"Angin yang cukup kencang membuat perahu kosong tersebut terus bergerak mendekati saya," kata pria yang akrab disapa Kape itu.

Dengan diliputi rasa penasaran, akhirnya ia kemudian menarik perahu kosong itu dengan sebuah kayu. Alangkah kagetnya dia melihat perahu itu berisi tengkorak dan anggota tubuh lainnya yang sudah jadi tulang belulang.

 

Simak juga video pilihan berikut:

"Saya kaget dan takut. Saya langsung pulang dan melaporkan penemuan itu ke keluarga dan pemerintah setempat," katanya.

Penemuan itu pun sempat menjadi tontonan warga sekitar.  Jasad tersebut merupakan kakek yang hilang saat memancing sebulan silam. Korban warga Kecamatan Batudaa, Kabupaten Gorontalo.

"Menurut warga sekitar itu jasad Opa Nani yang hilang memancing sebulan lalu. Karena di situ ada pakaian yang terakhir dipakai oleh beliau," ungkapnya.

Korban akhirnya dievakuasi oleh warga sekitar yang didampingi oleh Pihak Kepolisian setempat. Korban setelah dievakuasi pukul 16.30 Wita, dan oleh pihak keluarga menolak untuk di otopsi.

"Alhamdulillah korban sudah dimakamkan oleh pihak keluarga," ia menjelaskan.

Simak Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Viral Aksi Kucing Nakal Nyaris Jatuh dari Balkon Apartemen, Bikin Warganet Deg-degan

Posted: 12 Dec 2020 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Sebuah video yang menunjukkan aksi nakal seekor kucing yang nyaris jatuh dari balkon apartemen baru-baru ini menjadi viral. Bagaimana tidak video tersebut tentu membuat siapa saja yang menonton deg-degan. Pasalnya apartemen tersebut terdiri di lantai yang cukup tinggi.

Video tersebut awalnya viral usai diunggah oleh akun Tiktok @sylviadwihartanti_. Pada video tersebut terlihat seekor kucing oren berjalan santai di pinggir balkon apartemen yang diketahui berada di lantai 26.

Perekam video tersebut berkali-kali memperingatkan kucing itu untuk turun dari pinggir balkon. Namun kucing itu tetap berjalan dengan santainya.

Hampir Terpeleset

foto: Tiktok @sylviadwihartanti_
foto: Tiktok @sylviadwihartanti_

Kucing tersebut berjalan sambil sesekali duduk di pinggir balkon tersebut. Hingga suatu ketika kucing tersebut berlari dan nyaris terpeleset. Beruntung dia berhasil selamat.

Tentu saja perekam video sontak berteriak ketika melihat momen mendebarkan tersebut.

"Kucing nyawa lo emang tujuh! Turun! Turuun! Ih iya berani banget. Eh..eh, Aaaa!" teriak perekam video.

Mau Turun

foto: Tiktok @sylviadwihartanti_
foto: Tiktok @sylviadwihartanti_

Usai mengalami kejadian tersebut kucing tersebut akhirnya turun dari pinggir balkon dan membuat sang perekam video merasa lega.

"Ini suara temenku yang lagi main di apartemen. Akunya lagi pergi keluar," tulis keterangan pada video.

 

 

Bikin Warganet Deg-degan

Rupanya aksi nakal kucing tersebut tak hanya membuat deg-degan perekam video tapi juga warganet. Tak heran video tersebut langsung viral dan telah ditonton sebanyak lebih dari 13 juta kali. Tak sedikit pula warganet yang memberikan komentar dengan mengaku ikut deg-degan menontonnya. 

"Jantungan astaga, ngadi-ngadi dah nih koceng ah," komentar akun @demasashri_. 

"Jantung gw mau copot," timpal @p.jinjuu16. 

"Tangan sama kaki gw langsung keringetan," tulis pemilik akun @sams.gk. 

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Fakta My Spy, Film Baru Dave Bautista yang Bikin Kritikus Terbelah Kini Tayang di Bioskop Indonesia

Posted: 12 Dec 2020 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah bioskop Tanah Air beroperasi lagi kala pandemi Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan ketat. Film-film yang tunda tayang mulai diputar salah satunya My Spy.

Film yang dibintangi Dave Bautista dan Chloe Coleman ini menyapa pencinta film Indonesia mulai Desember 2020. Dalam My Spy, Dave Bautista memerankan JJ dan Chloe sebagai Sophie.

Anda yang ingin menyaksikan My Spy di bioskop jangan lupa mematuhi protokol kesehatan. Sebelum menonton, simak dulu 6 fakta seputar My Spy yang kami himpun dari berbagai sumber.

 

1. Kisah Chicago, Syuting di Kanada

Dave Bautista sebagai JJ dalam My Spy. (Foto: STX Entertainment/ IMDb)
Dave Bautista sebagai JJ dalam My Spy. (Foto: STX Entertainment/ IMDb)

Cerita My Spy mengamil tempat di Chicago, Amerika Serikat. Namun syuting film digelar di Toronto, Kanada. Adegan di museum dinosaurus, sebenarnya Museum Royal Ontario di pusat Toronto.

Demikian pula adegan berlatar air mancur di Paris sebenarnya mengambil tempat di Berczy Park, Toronto, Kanada. Deadline Hollywood melaporkan, biaya produksi My Spy hanya 18 juta dolar AS.

 

2. JJ versus Sophie

Chloe Coleman sebagai Sophie dalam My Spy. (Foto: STX Entertainment/ IMDb)
Chloe Coleman sebagai Sophie dalam My Spy. (Foto: STX Entertainment/ IMDb)

My Spy mengisahkan mantan personel Pasukan Khusus AS, JJ (Dave) yang mengacaukan misi memberantas perdagangan ilegal plutonium yang melibatkan teroris Timur Tengah.

Atasan JJ, David Kim lantas menugasinya bareng Bobbi (Kristen Chaal) untuk memantau keluarga ipar Victor Marquez, pedagang senjata ilegal Prancis. Di sanalah ia bertemu Kate (Parisa Fitz-Henley) dan putrinya, Sophie (Chloe) yang baru berusia 9 tahun.

 

3. Syuting Mulai 15 Oktober 2018

Salah satu adegan My Spy. (Foto: STX Entertainment/ IMDb)
Salah satu adegan My Spy. (Foto: STX Entertainment/ IMDb)

Proses pengambilan gambar My Spy dimulai sejak 15 Oktober 2018 di Toronto, Kanada, dan berakhir pada 30 November 2018. Syuting lancar tapi proses perilisannya terkendala banyak faktor.

Slashfilm mengabarkan, semula My Spy hendak dirilis STX Entertainment pada 23 Agustus 2019 namun diundur ke Maret 2020 untuk menghindari tabrakan dengan film Dave Bautista lain serta rilisan STX lainnya yakni Playmobil.

 

4. Dihantam Pandemi Covid-19

Salah satu adegan My Spy. (Foto: STX Entertainment/ IMDb)
Salah satu adegan My Spy. (Foto: STX Entertainment/ IMDb)

Sayangnya, Maret 2020 pandemi Corona Covid-19 menjadi isu kesehatan global. Bioskop di banyak negara tutup. Tanggal rilis My Spy digeser ke April 2020 menggantikan sekuel film Troll.

Deadline Hollywood menyebut, My Spy panen 5 juta dolar AS dari perederan internasionalnya yang singkat. My Spy lalu banting setir ke jalur digital dengan tayang perdana di Amazon Prime Video berlabel Amazon Original, Juni 2020.

 

5. Cikal Bakal Sejak 2017

Parisa Fitz-Henley sebagai Kate dalam My Spy. (Foto: STX Entertainment/ IMDb)
Parisa Fitz-Henley sebagai Kate dalam My Spy. (Foto: STX Entertainment/ IMDb)

Konon, My Spy sudah digagas sejak tiga tahun silam. Melansir dari Deadline Hollywood, pada 5 Oktober 2017, STX Entertainment dikabarkan membuat kesepakatan bikin film aksi komedi aksi tanpa judul.

Bintangnya, Dave Bautista. Sang aktor diharapkan memproduksi film itu bareng Jonathan Meisner. Benar saja, dalam My Spy, nama keduanya tercantum sebagai produser.

6. Ditanggapi Beragam Oleh Kritikus

Bobbi (Kristen Chaal) beraksi dalam My Spy. (Foto: STX Entertainment/ IMDb)
Bobbi (Kristen Chaal) beraksi dalam My Spy. (Foto: STX Entertainment/ IMDb)

Saat dilempar ke pasar, My Spy direspons beragam. Ada yang puas, ada pula yang mengkritik pedas. Ben Travis dalam ulasannya untuk Empire menyebut My Spy tidak cukup lucu untuk remaja, juga kurang cocok untuk audiens yang lebih muda.

Reviu Richard Kuipers yang dipublikasikan Variety menilai My Spy di tangan Peter Segal menghasilkan suasana meriah di level rumahan. Penampilan solid pemeran utama dengan materi segar layak diapresiasi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Potrait Cake Kreasi Warga Cimahi di Masa Pandemi Covid-19

Posted: 12 Dec 2020 09:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Sepasang suami-istri warga Cimahi Jawa Barat membuat kreasi cake berganbar mirip dengan foto pemesannya, dimasa pandemi Covid-19. Kreasi mereka ini membuat toko kuenya kebanjiran pesanan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Viral, Wanita Ini Hampir Alami Kebutaan Usai Pencet Jerawat

Posted: 12 Dec 2020 08:50 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Jerawat merupakan salah satu masalah kulit wajah yang sangat sering dialami oleh banyak orang. Ada beragam faktor tumbuhnya jerawat di wajah, seperti produksi sebum berlebih, adanya sumbatan pada folikel rambut dari campuran sel kulit mati dan sebum, bakteri hingga hormon.

Umumnya, orang akan lebih rajin membersihkan wajah dengan sabun cuci muka atau dengan rangkaian perawatan lainnya. Namun, ada pula yang punya kebiasaan untuk memencet jerawat meski nyatanya hal itu tidak dianjurkan.

Memencet jerawat tak disarankan karena bisa tercipta luka baru, apalagi bila sampai berdarah. Bahkan ada pula yang hampir mengalami kebutaan usai memencet jerawat di wajahnya. Seperti yang dialami oleh wanita bernama Mary Ann Regacho ini.

Awalnya, wanita berusia 17 tahun ini memencet jerawat yang ada di dekat hidungnya. Dikira seperti jerawat biasa, justru jerawat itu mengakibatkan wajahnya membengkak.

Pencet Jerawat

Ilustrasi Kulit Berjerawat Credit: pexels.com/pixabay
Ilustrasi Kulit Berjerawat Credit: pexels.com/pixabay

Dilansir dari Metro oleh Liputan6.com, Minggu (13/12/2020) seorang wanita bernama Mary Ann Regacho yang masih berusia 17 tahun asal Filipina merasakan dampak buruk dari memencet jerawat di hidungnya.

Wanita ini hampir mengalami kebutaan usai memencet jerawat di hidungnya pada 2019 lalu. Awalnya ia mengira jika jerawat itu hanya jerawat biasa yang muncul karena pengaruh hormon setelah ia melahirkan di usia 16 tahun.

Usai memencet jerawat itu, bukannya hilang justru Mary merasakan sakit di area bekas jerawat tersebut. Rasa sakitnya itu kemudian menyebar hingga menimbulkan pembengkakan.

Hampir Alami Kebutaan

Pencet jerawat di dekat hidung, wanita ini hampir alami kebutaan. (Sumber: Metro Uk)
Pencet jerawat di dekat hidung, wanita ini hampir alami kebutaan. (Sumber: Metro Uk)

Akibat membengkak di dekat hidung dan mata, Mary hampir mengalami kebutaan di mata kanannya. Ia juga mengeluhkan rasa sakit saat di malam hari dan membuatnya tak bisa tidur.  

"Saya pikir itu hanya jerawat biasa, tetapi sakitnya sangat parah, sehingga saya tidak bisa tidur di malam hari. Saya mencoba segalanya untuk menyembuhkannya tetapi tidak ada yang berhasil," kata Mary, dikutip dari Mirror.

Sang suami yakni Albert Sales adalah pria yang bekerja di pertanian milik tetangganya. Tanpa memiliki penghasilan tetap, ia mengaku tak mampu membayar pengobatan sang istri. Albert juga sudah sempat membuat video untuk menggalang dana.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Istri Berencana Jenguk Rizieq Shihab di Polda Metro Jaya

Posted: 12 Dec 2020 08:47 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Anggota Tim Hukum Pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab, Aziz Yanuar mengatakan bahwa pihak keluarga berencana untuk menjenguk Rizieq Shihab usai resmi ditahan di Rutan Narkoba Polda Metro Jaya pada Minggu dini hari (13/12/2020).

Menurutnya hingga kini pihaknya masih mencoba untuk menghubungi penyidik yang belum juga ada respons.

"Ada tapi kita koordinasi dengan penyidik dulu, penyidiknya belum bisa dihubungi," kata Aziz saat dikonfirmasi pada Minggu (13/12/2020).

Azis mengaku pihak keluarga yang hendak menjenguk Rizieq Shihab adalah istri Imam Besar FPI tersebut.

"Istrinya, iya tapi kan belum bisa. Saya harus akses ke penyidik dulu," ujar dia.

Sebelumnya, Rizieq Shihab resmi ditahan di Rutan Narkoba Polda Metro Jaya sejak Minggu dini hari. Kabar penahanan diumumkan Kadiv Humas Polri Irjen Argo Yuwono, Minggu (13/12/2020).

"MRS (Rizieq Shihab) ditahan oleh penyidik di Rutan Narkoba Polda Metro Jaya," kata dia saat konferensi Pers, Minggu (13/12/2020) dini hari.

Rizieq Shihab sebelumnya menjalani pemeriksaan dari pukul 10.30 WIB sampai pukul 22.00 WIB sebagai tersangka kasus dugaan pelanggaran protokol kesehatan Covid-19.

 

Alasan Penahanan Rizieq Shihab

Argo menjelaskan, penahanan dilakukan atas rekomendasi penyidik yang menangani kasus dugaan pelanggaran Covid-19 pada kegiatan di Tebet Jakarta Selatan, dan Petamburan Jakarta Pusat.

Penyidik menilai perlu menahan Rizieq Shihab selama 20 hari ke depan terhitung dari 12 Desember 2020.

"Kami tahan selama 20 hari ke dapan terhitung dari 12 Desember 2020 sampai 31 Desember 2020," ucap dia.

Kepolisian menemukan ada pelanggaran hukum pada kegiatan yang terjadi Jumat 13 November dan Sabtu 14 November 2020 di Tebet Jaksel dan Petamburan Jakpus. Penyidik menilai Rizieq Shihab melanggar Pasal 160 KUHP dan Pasal 216 KUHP.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemilih Tidak Masuk DPT, 2 TPS di Batam Gelar Pemungutan Suara Ulang

Posted: 12 Dec 2020 08:36 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Pemungutan suara ulang untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Batam dan Pilkada Provinsi Kepulauan Riau akan digelar di dua Tempat Pemungutan Suara (TPS) di kota setempat, Minggu, 13 Desember besok. 

Anggota Bawaslu Provinsi Kepri Said Abdullah Dahlawi di Batam menyatakan, dua TPS yang menggelar pilkada ulang, yaitu di TPS 02 Kampung Seraya, Batuampar dan TPS 28 di Kelurahan Duriangkang Sei Beduk.

"Dalam pelaksanaan Pilkada 9 Desember 2020 terdapat warga yang tidak berhak memilih namun bisa mencoblos, sehingga harus dilaksanakan pemungutan suara ulang," jelasnya dilansir Antara.

Pada TPS 28 Kelurahan Duriangkang akan digelar Pilkada gubernur dan wakil bubernur beserta wali kota dan wakil wali kota. Sedangkan di TPS 02 Batuampar untuk Pilkada Kota Batam.

"Di TPS 28 Kelurahan Duriangkang Kecamatan Sei Beduk ditemukan ada pemilih tidak masuk dalam daftar pemilih ikut memberikan suaranya lebih dari satu orang," jelas Said. 

Tidak Masuk DPT dan DPTB

Orang tersebut namanya tidak masuk dalam Daftar Pemilih Tambahan (DPTB) dan Daftar Pemilih Tetap (DPT). 

"Ber-KTP Batam atau tidak Batam, tidak boleh," kata anggota Bawaslu Kepri ini. 

Kemudian, di TPS 02 Kelurahan Batuampar, ditemukan lebih dari satu pemilih yang menggunakan haknya.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gaya Ketiga Anak Kate Middleton-Pangeran William Kala Berjalan di Karpet Merah

Posted: 12 Dec 2020 08:36 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Kate Middleton dan Pangeran William mengajak ketiga buah hati mereka ke atraksi hiburan di momen liburan. Pangeran George, Putri Charlotte, dan Pangeran Louis tampak antusias ke pertunjukan pantomin di London Palladium.

Dilansir dari laman People, Minggu (13/12/2020), George dan Charlotte memegang tangan Pangeran William saat mereka berjalan dengan di karpet merah di luar Palladium. Ketika kian dekat ke pintu, Charlotte melepaskan tangan sang ayah.

Pangeran William mencoba meraih tangan sang putri namun Charlotte dengan percaya diri melihat di sekelilinya. Lalu, suami Kate Middleton ini pun membelai kepala putri kesayangannya.

Sang anak bungsu, Pangeran Louis setia memegang tangan ibunya ketika mereka mendekati pejabat yang menyambut. Kate dan William berhenti sejenak untuk menyapa, sementara Louis dengan rasa ingin tahu menatapnya.

Pangeran George tampil santai di depan kamera. Kala itu, Louis tampil dalam balutan jaket wol biru dari brand Amaia. Putri Charlotte mengenakan gaun bermotif kotak-kotak abu-abu.

Sementara Pangeran George memakai sweater merah dan biru dan celana bernuansa gelap. Saat berada di dalam teater, William menyampaikan pidatonya.

Louis tampak duduk di pangkuan Kate Middleton selama pertunjukan. Ia dan suami mengenakan masker saat duduk bersama ketiga buah hati di Royal Box.

Antusiasme Keluarga William

Kate Middleton bersama ketiga buah hatinya saat menyaksikan pertunjukan pantomim The National Lottery's Pantoland di London's Palladium Theatre di London pada 11 Desember 2020. (AARON CHOWN / POOL / AFP)
Kate Middleton bersama ketiga buah hatinya saat menyaksikan pertunjukan pantomim The National Lottery's Pantoland di London's Palladium Theatre di London pada 11 Desember 2020. (AARON CHOWN / POOL / AFP)

Louis ikut bertepuk tangan bahkan sebelum pertunjukan dimulai. Ia juga menunjuk ke arah lampu dan bola yang berkilaian setelah sang ayah kembali ke kursinya.

"Senang sekali bisa kembali ke sini di West End dan melihat bioskop dibuka kembali," kata William.

"Catherine, George, Charlotte, Louis dan saya sangat menantikan pertunjukan ini," tambahnya.

Infografis Jangan Anggap Remeh Cara Pakai Masker

Infografis Jangan Anggap Remeh Cara Pakai Masker (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis Jangan Anggap Remeh Cara Pakai Masker (Liputan6.com/Abdillah)

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Berkaca dari Perseteruan Sule-Teddy, Ini Perbedaan Harta Gono-Gini dan Warisan

Posted: 12 Dec 2020 08:35 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Perseteruan antara suami mendiang Lina Jubaedah, Teddy Pardiyana dan keluarga Sule kian memanas. Pelawak kondang tersebut tak terima anak perempuannya Putri Delina dituduh Teddy membawa kabur harta warisan Lina.

Sule bahkan sempat mengajak Teddy untuk bertemu tanpa disertai awak media. Hal itu dilakukan untuk menyelesaikan permasalahan soal harta warisan yang dititipkan kepada Putri Delina, anak Sule dan Lina.

Masih banyak yang tak paham perbedaan harta gono-gini dan warisan. Hal ini berkaitan dengan pembagian atau jenis harta dalam perkawinan. Ada 2 jenis harta dalam perkawinan yang perlu kamu pahami agar tidak salah.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, harta gono-gini atau gana-gini adalah harta yang berhasil dikumpulkan selama berumah tangga sehingga menjadi hak berdua suami dan istri. Sedangkan warisan menurut KBBI adalah sesuatu yang diwariskan, seperti harta, nama baik, atau harta pusaka.

Perbedaan harta gono-gini dan warisan dalam perkawinan sangat penting dipahami agar tidak terjadi perseteruan nantinya. Terkait pembahasan soal harta gono-gini, hal ini tidak lepas dari keputusan suami istri untuk bercerai, yang tentunya pembagian harta ini akan sangat penting untuk dipahami semua pihak.

Berikut Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Minggu (13/12/2020) tentang perbedaan harta gono-gini dan warisan berkaca dari perseteruan Teddy dan keluarga Sule.

Perbedaan Harta Gono-gini dan Warisan

ilustrasi pernikahan/Photo by Emma Bauso from Pexels
ilustrasi pernikahan/Photo by Emma Bauso from Pexels

Perbedaan harta gono-gini dan warisan memang harus dipahami suami istri. Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, hal ini berkaitan dengan jenis-jenis harta dalam perkawinan. Ada 2 jenis harta dalam perkawinan, yaitu harta bawaan dan harta gono-gini atau harta bersama. Berikut penjelasan masing-masing harta dalam perkawinan tersebut:

Harta Bawaan

Dalam membahas perbedaan harta gono-gini dan warisan, kamu mesti memahami terlebih dahulu tentang harta bawaan ini. Seperti namanya, harta bawaan merupakan harta yang sudah dimiliki suami atau istri semenjak sebelum perkawinan. Contohnya hadiah atau warisan dari orang tua. Jadi, harta warisan dalam konteks perkawinan termasuk ke dalam harta bawaan.

Tidak sedikit suami maupun istri yang sudah memiliki harta sebelum menikah, maka harta tersebut tidak termasuk sebagai harta gono-gini, tetapi harta bawaan. Misalnya, suami punya rumah atau mobil, sebelum perkawinan. Jika ia mau menjual rumah atau motor tersebut, itu merupakan hak suami.

Segala perbuatan hukum atas harta tersebut pun tidak membutuhkan persetujuan pasangan. Besar, jenis dan jumlahnya diatur oleh masing-masing pihak, selama tidak ditulis dalam perjanjian kawin.

Harta Gono-gini atau Harta Bersama

Ilustrasi Pasangan Suami Istri Credit: unsplash.com/cottonbro
Ilustrasi Pasangan Suami Istri Credit: unsplash.com/cottonbro

Setelah memahami arti dari harta bawaan, mungkin kamu sudah agak mengerti perbedaannya dengan harta gono-gini atau harta bersama. Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, harta gono-gini atau gana-gini adalah harta yang berhasil dikumpulkan selama berumah tangga sehingga menjadi hak berdua suami dan istri. Singkatnya, harta yang diperoleh selama perkawinan.

Harta yang diperoleh setelah perkawinan ini pengaturannya diatur bersama oleh suami dan istri. Misalnya, suami dan istri membeli rumah atau tanah setelah menikah, maka rumah tersebut termasuk harta gono-gini atau harta bersama. Berbeda dengan harta bawaan yang merupakan hak satu orang, jika suami atau istri ingin menjual rumah atau tanah tersebut, maka harus dengan persetujuan keduanya.

Pembahasan harta gono-gini ini biasanya muncul saat suami istri bercerai. Harta yang semula milik bersama, setelah resmi bercerai harus dibagi menjadi dua.

Hal pertama yang harus dilakukan dalam pembagian harta gono-gini adalah memisahkan harta bawaan dan harta bersama atau gono-gini.

Itulah perbedaan harta gono-gini dan warisan yang perlu dipahami suami istri. Pemahaman terhadap jenis harta dalam perkawinan ini tentunya dapat menghindari konflik yang bisa saja terjadi nantinya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Tersangka Kerumunan FPI Minta Ditahan Bersama Rizieq Shihab

Posted: 12 Dec 2020 08:35 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Anggota Tim Hukum Front Pembela Islam (FPI), Azis Yanuar mengatakan bahwa lima dari enam orang tersangka dalam pelanggaran protokol pencegahan Covid-19 oleh massa FPI minta ikut ditahan bersama Pimpinan FPI Rizieq Shihab.

"Iya, dan kita minta ditahan aja mereka. Mereka yang minta, mereka minta sama-sama Habib Rizieq ditahan juga dikenakan pasal yang sama," kata Azis saat dikonfirmasi pada Minggu (13/12/2020).

Seperti diketahui, Rizieq Shihab telah ditahan di Rutan Narkoba Polda Metro Jaya pada Minggu dini hari (13/12/2020). Rizieq ditahan karena dijerat menggunakan pasal 160 KUHP di mana ancaman hukumannya 6 tahun penjara.

Azis mengungkapkan, kelimanya sejak malam tadi hingga pagi ini masih diperiksa oleh penyidik di Polda Metro Jaya.

"Tadi malam sudah diperiksa, sampai sekarang lagi diperiksa di Polda di Krimum (Direktorat Reserse Kriminal Umum)," jelasnya.

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Resmi Ditahan

Sebelumnya, Rizieq Shihab resmi ditahan di Rutan Narkoba Polda Metro Jaya sejak Minggu dini hari. Perintah penahanan diumumkan Kadiv Humas Polri Irjen Pol Argo Yuwono, Minggu (13/12/2020).

"MRS (Rizieq Shihab) ditahan oleh penyidik di Rutan Narkoba Polda Metro Jaya," kata dia saat konferensi Pers, Minggu (13/12/2020) dini hari.

Rizieq Shihab sebelumnya menjalani pemeriksaan dari pukul 10.30 WIB sampai pukul 22.00 WIB sebagai tersangka kasus dugaan pelanggaran protokol kesehatan Covid-19.

Argo menjelaskan, penahanan dilakukan atas rekomendasi penyidik yang menangani kasus dugaan pelanggaran Covid-19 pada kegiatan di Tebet Jakarta Selatan, dan Petamburan Jakarta Pusat.

Penyidik menilai perlu menahan Rizieq Shihab selama 20 hari ke depan terhitung dari 12 Desember 2020.

"Kami tahan selama 20 hari ke dapan terhitung dari 12 Desember 2020 sampai 31 Desember 2020," ucap dia.

Kepolisian menemukan ada pelanggaran hukum pada kegiatan yang terjadi Jumat 13 November dan Sabtu 14 November 2020 di Tebet Jaksel dan Petamburan Jakpus. Penyidik menilai Rizieq Shihab melanggar Pasal 160 KUHP dan Pasal 216 KUHP.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

PT INKA Ekspor Perdana Lokomotif ke Filipina

Posted: 12 Dec 2020 08:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta PT Industri Kereta Api (INKA) melakukan ekspor perdana lokomotif kereta api ke Filipina, melalui Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, Jawa Timur, pada Sabtu, 12 Desember 2020. 

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Prawansa bersama rombongan melakukan peninjauan pengapalan ekspor 3 lokomotif dan 15 kereta penumpang PT INKA untuk Philippine National Railways (PNR) di Dermaga Jamrud, Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.

"Selamat sukses bahwa PT INKA ini sudah banyak ekspor ke banyak negara dan kali ini ke Filipina," ujar Khofifah dalam tayangan yang diunggah di Instagram resmi PT INKA, Minggu (13/12/2020).

Adapun, pengiriman 3 Lokomotif dan 15 kereta penumpang ini merupakan kelanjutan dari kontrak pengadaan senilai USD 26 Juta atau Rp 368 miliar (kurs Rp 14.156).

Kontrak tersebut ditandatangani General Manager Philippine National Railways, Junn B. Magno dengan Direktur Utama PT INKA Budi Noviantoro pada tanggal 28 Mei 2018 di Manila.

Ekspor kali ini merupakan ekspor perdana untuk jenis produk lokomotif produksi anak bangsa, menyusuli sukses ekspor sebelumnya yakni 2 Train Set Diesel Multiple Unit (DMU) senilai USD 9,7 Juta USD pada bulan Desember 2019.

Serta, 4 trainset Diesel Multiple Unit (DMU) senilai USD 21,4 Juta USD pada bulan Februari 2020.

"Ekspor lokomotif ke Filipina ini merupakan implementasi BUMN Go Global yang selama ini telah dilakukan oleh PT INKA (Persero) melalui ekspor produk-produk kereta api keluar negeri juga menjadi bukti keberlangsungan BUMN di tengah kondisi pandemi," demikian dikutip dari Instagram PT INKA.

Jokowi Lepas Ekspor 113 Perusahaan, 7 di antaranya Mampu Diversifikasi Produk Baru

Presiden Joko Widodo atau Jokowi . (Dok Setpres)
Presiden Joko Widodo atau Jokowi . (Dok Setpres)

Presiden Joko Widodo (Jokowi) melepas ekspor produk Indonesia dari 113 perusahaan ke pasar global. Ekspor tersebut dilakukan oleh 79 perusahaan non-UKM dan 54 perusahaan UKM.

Menteri Perdagangan Agus Suparmanto mengatakan, dari 113 perusahaan tersebut, ada tujuh perusahaan non-UKM yang berhasil melakukan diversifikasi produk ekspor baru.

"Ada tujuh perusahaan yang berhasil melakukan diversifikasi produk ekspor baru," kata Menteri Perdagangan Agus Suparmanto di Lamongan, Jawa Timur, Jumat (4/12/2020).

Tujuh perusahaan tersebut antara lain PT Bumi Pangan Utama dari Provinsi Banten dengan produk udang tepung. PT Mukura Dashdot dari Provinsi Banten dengan produk roster 3 dimensi.

PT Makmur Jaya Sejahtera dari Provinsi Bali dengan produk fillet ikan snapper opaka, red snapper, grouper. PT Kewalram dari Provinsi Jawa Barat dengan produk women apparel dengan embroidery. PT Tri Sinar Purnama dari Jawa Tengah dengan produk cor sambungan pipa besi.

Lalu, PT Sorini Agro Asia Corporindo dari Provinsi Jawa Timur dengan produk sorbitol untuk pasta gigi. PT. Mega Suryamas dari Provinsi Jawa Timur dengan produk soap noodles.

Adapun total ekspor 7 perusahaan ini mencapai USD 24,42 juta atau setara Rp 354,16 miliar.

"Total nilai ekspor hasil diversifikasi produk baru dari 7 perusahaan non-UKM tersebut mencapai USD 24,42 juta atau setara Rp 354,16 miliar," kata Agus.

Reporter: Anisyah Al Faqir

Sumber: Merdeka.com

Saksikan Video Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Prediksi Barcelona vs Levante : Tekanan untuk Koeman

Posted: 12 Dec 2020 08:30 PM PST

Liputan6.com, Barcelona- Barcelona menghadapi duel krusial lawan Levante pada lanjutan Liga Spanyol di Camp Nou, Senin (14/12/2020). Musim sebelumnya, duel ini bisa diprediksi bisa dimenangkan Barcelona dengan mudah.

Namun musim ini, penampilan Barcelona jadi meragukan karena tidak stabilnya permainan tim. Bagaimana tidak, melawan Cadiz yang belum lama promosi saja kalah 1-2.

Konsistensi menjadi masalah besar bagi Barcelona. Baru memasuki 13 laga saja, Azulgrana sudah kalah empat kali. Ini merupakan rekor terburuk sejak era Frank Rijkaard.

Pelatih Barcelona, Ronald Koeman masih yakin bisa bangkit. Meski Barcelona kini tertinggal 12 poin dari Atletico.

"Kalau saya tidak percaya dengan pemain, saya tak bisa kerja. Saya merasa nyaman. Tentu saya khawatir dengan hasil. Kami mencoba benahi itu, ada waktu untuk bereaksi," ujar Koeman seperti dikutip Marca.

 

Pertahanan Rapuh

Penyerang Barcelona, Lionel Messi, tampak kecewa usai gagal mencetak gol ke gawang Juventus pada laga matchday terakhir Grup G Liga Champions di Camp Nou Stadium, Rabu (9/12/2020) dini hari WIB. Juventus menang 3-0 atas Barcelona. (AFP/Josep Lago)
Penyerang Barcelona, Lionel Messi, tampak kecewa usai gagal mencetak gol ke gawang Juventus pada laga matchday terakhir Grup G Liga Champions di Camp Nou Stadium, Rabu (9/12/2020) dini hari WIB. Juventus menang 3-0 atas Barcelona. (AFP/Josep Lago)

Koeman sepakat pertahanan menjadi masalah krusial di Barcelona saat ini. Dia pun mengalihkan fokus di sektor itu.

"Dalam dua laga terakhir, kami membuka peluang tapi kami malah kebobolan," ujar Koeman.

"Kami harus benahi pertahanan, tapi saya juga tak terobsesi soal itu. Banyak kesalahan dilakukan karena kesalahan individu; penalti, tendangan sudut....."

 

Mainkan Riqui Puig

Penyerang Barcelona, Antoine Griezmann, tampak kecewa usai gagal mencetak gol ke gawang Dynamo Kiev pada laga Liga Champions di Stadion Camp Nou, Kamis (5/11/2020). Barcelona menang dengan skor 2-1. (AP/Joan Monfort)
Penyerang Barcelona, Antoine Griezmann, tampak kecewa usai gagal mencetak gol ke gawang Dynamo Kiev pada laga Liga Champions di Stadion Camp Nou, Kamis (5/11/2020). Barcelona menang dengan skor 2-1. (AP/Joan Monfort)

 

Koeman belakangan ini diminta untuk memainkan Riqui Puig. Dia mengakui hanya mencari pemain terbaik untuk Barcelona.

"Dia sudah main untuk beberapa laga. Tim yang saya bentuk ini tergantung dari pemain, saya mencari 11 pemain terbaik," ujarnya.

 

Tak Percaya

 

Sementara itu, pelatih Levante, Paco Lopez tak percaya ada di momen buruk saat ini. Dia mengatakan duel di Camp Nou bakal selalu menyulitkan.

"Main di Camp Nou tentu selalu termotivasi untuk menang, paling tidak bisa menyaingi. Kami sudah beri bukti selalu menyulitkan mereka, tapi bagi sebagian tim selalu sulit untuk cetak gol di Camp Nou," ujarnya.

"Kalau lihat laga Liga Spanyol di Camp Nou, Barcelona cetak empat gol lawan Villarreal, lima lawan Real Betis dan empat lawan Osasuna. Itu jadi gambaran sulitnya lawan Barcelona di markas mereka."

 

Rekor Pertemuan

 

03/02/20 LAL Barcelona 2 - 1 Levante

02/11/19 LAL Levante 3 - 1 Barcelona

28/04/19 LAL Barcelona 1 - 0 Levante

18/01/19 CDR Barcelona 3 - 0 Levante

11/01/19 CDR Levante 2 - 1 Barcelona

 

Prediksi Susunan Pemain:

 

Barcelona (4-2-3-1): Ter Stegen; Dest, Araujo, Lenglet, Alba; De Jong, Busquets; Coutinho, Messi, Pedri; Griezmann

Levante (4-4-2): Fernandez; Coke, Vezo, Postigo, Clerc; De Frutos, Melero, Vukcevic, Rochina; Morales, Marti

Saksikan Video Barcelona di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Al Ghazali Sebut Akan Nikahi Alyssa Daguise Setidaknya 2 Tahun Lagi

Posted: 12 Dec 2020 08:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Hubungan asmara yang terjalin antara Al Ghazali dan Alyssa Daguise memang terlihat cukup serius. Januari 2021 yang akan datang, keduanya akan menginjak usia 5 tahun berpacaran.

Tentu angka itu bukanlah waktu yang singkat untuk saling mengenal dan mejalin hubungan asmara. Dengan hubungan yang cukup lama itu, bagaimana rencana Al Ghazali dan Alyssa Daguise?

Kepada Soleh Solihun di channel YouTube 3Second TV, putra sulung Ahmad Dhani itu menegaskan jika ia baru akan berpikir untuk menikah ketika usianya sudah menginjak 25 tahun.

 

Usia 25 Tahun

Al Ghazali dan Alyssa Daguise. (Instagram/alghazali7)
Al Ghazali dan Alyssa Daguise. (Instagram/alghazali7)

Dengan kata lain, setidaknya dua tahun lagi Al baru akan siap untuk menikahi Alyssa Daguise.

"Aku bilang minimal nikah di (usia) 25. Sekarang 23, jadi 2 lebaran lagi," kata Al Ghazali.

 

Alasan

Al Ghazali dan Alyssa Daguise (Instagram/alghazali7)
Al Ghazali dan Alyssa Daguise (Instagram/alghazali7)

Di balik itu, Al punya alasan mendasar mengapa menjadikan usia 25 sebagai target menikahnya. Salah satunya adalah karena sang ayah, Ahmad Dhani, yang menikahi Dhani yang menikahi Maia Estianty di usia 25 tahun.

"Aku pengin kalau punya anak lebih dekat. Ikutin ayah juga sih, jadi 25 minimal. (Sekarang) Masih butuh proses lagi apa yang perlu disiapin untuk nikah," terangnya.

 

Sepakat

Al Ghazali dan Alyssa Daguise. (Instagram/alghazali7)
Al Ghazali dan Alyssa Daguise. (Instagram/alghazali7)

Alyssa Daguise pun sependapat dengan apa yang diutarakan kekasihnya itu. Terlebih lagi, saat ini Alyssa Daguise harus menyelesaikan dulu pendidikannya di bidang mode di Perancis.

"Sekarang belum (siap) karena masih kuliah, kan belum selesai kuliah, lulus 6 bulan lagi," tutup Alyssa Daguise.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tolak Hadiah Pernikahan, Pengantin Ini Minta Tamu Sumbang Uang untuk Petani

Posted: 12 Dec 2020 08:20 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Saat hari pernikahan, biasanya pasangan pengantin akan mendapatkan bingkisan atau amplop dari tamu undangan. Tamu undangan biasanya akan memasukkan amplop yang berisi uang tersebut ke dalam kotak yang sudah disediakan.

Namun, belum lama ini viral di media sosial pasangan pengantin yang menolak hadiah dan pemberiaan dari tamu undangan di hari pernikahannya. Pasangan ini mengimbau kepada tamu undangan untuk lebih baik menyerahkan uang tersebut kepada petani yang membutuhkan.

Pasangan yang menolak hadiah pernikahan dan viral di media sosial ini diunggah oleh pemilik akun Twitter @Dapindr pada 9 Desember 2020 lalu. Dalam video singkat tersebut terlihat pihak keluarga meminta tamu undangan untuk memberikan sumbangan kepada petani yang membutuhkan.

Terlihat dalam video tersebut kotak khusus untuk sumbangan para petani India. Aksi yang dilakukan oleh pasangan ini untuk menolak hadiah pernikahan dan meminta tamu undangan sumbang uang untuk petani dilansir Liputan6.com dari indiatimes dan Twitter @Dapindr, Minggu (13/12/2020).

Tolak Hadiah Pernikahan

Pasangan yang berasal dari India ini memilih untuk menolak hadiah pernikahan dan mengimbau kepada tamu undangan untuk lebih baik menyumbangkan uang kepada para petani India yang membutuhkan. Hal tersebut dilakukan karena sehubungan dengan protes petani India baru-baru ini.

"Alih-alih membayar uang 'shagun' untuk pasangan itu, tolong donasikan uang tersebut untuk para petani yang memprotes di Delhi. Uang ini akan digunakan untuk menyediakan makanan, pakaian hangat, dan kebutuhan lainnya kepada para petani," kata seorang penyiar dalam video berdurasi 1 menit di laman Twitter @Dapidr.

Video singkat yang berdurasi 1 menit ini diunggah oleh pemilik akun @Dapindr pada 9 Desember 2020 dan sudah ditonton lebih dari 100 kali. Dalam video tersebut juga terlihat bahwa terdapat kotak kosong yang dimana tentunya untuk meletakkan sumbangan dari para tamu undangan. Para petani yang melakukan protes ini terjadi di Muktsar Punjab, sekitar 250 kilometer dari Chandigarh.

Petani Lakukan Protes

Aksi Pasangan Ini Minta Tamu Undangan Sumbang Uang untuk Petani. (Sumber: indiatimes)
Aksi Pasangan Ini Minta Tamu Undangan Sumbang Uang untuk Petani. (Sumber: indiatimes)

Pasangan yang menolak hadiah pernikahan dan mengimbau tamu undangan untuk sumbang uang tersebut kepada petani bukan tanpa alasan. Dilansir dari indiatimes, petani India telah memprotes tiga undang-undang pertanian baru yang mereka yakini akan menurunkan pendapatan mereka. Para petani menuturkan bahwa mereka akan menerima eksploitasi dari rumah-rumah perusahaan besar.

Namun, pemerintah pusat percaya bahwa undang-undang baru tersebut akan memberikan opsi baru bagi petani karena mereka akan diizinkan untuk menjual produknya di mana pun mereka mau. Selain itu, para petani ingin pemerintah pusat mencabut hukum tersebut.

Dalam kejadian lainnya, seorang petani dari Amroha tidak menghadiri pernikahan putrinya untuk mendukung komunitasnya saat protes. Subhash Cheema yang berusia 58 tahun menyaksikan upacara tersebut melalui panggilan video yang diatur oleh anggota keluarganya. Dia percaya bahwa kehadirannya lebih dibutuhkan pada saat protes untuk membela mata pencahariannya.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FOTO: Malaysia Laporkan 1.937 Kasus COVID-19

Posted: 12 Dec 2020 08:15 PM PST

Staf medis mengambil sampel usap (swab) anak kecil yang berada di dalam kendaraan untuk tes COVID-19 di Shah Alam, Negara Bagian Selangor, Malaysia (12/12/2020). Malaysia melaporkan 1.937 kasus baru COVID-19, menambah total kasus di negara tersebut menjadi 82.246. (Xinhua/Chong Voon Chung)
Staf medis mengambil sampel usap (swab) anak kecil yang berada di dalam kendaraan untuk tes COVID-19 di Shah Alam, Negara Bagian Selangor, Malaysia (12/12/2020). Malaysia melaporkan 1.937 kasus baru COVID-19, menambah total kasus di negara tersebut menjadi 82.246. (Xinhua/Chong Voon Chung)

Staf medis mengambil sampel usap (swab) anak kecil yang berada di dalam kendaraan untuk tes COVID-19 di Shah Alam, Negara Bagian Selangor, Malaysia (12/12/2020). Malaysia melaporkan 1.937 kasus baru COVID-19, menambah total kasus di negara tersebut menjadi 82.246. (Xinhua/Chong Voon Chung)

Staf medis mengambil sampel usap (swab) seorang pria di dalam kendaraan untuk tes COVID-19 di Shah Alam, Negara Bagian Selangor, Malaysia (12/12/2020). Malaysia melaporkan 1.937 kasus baru COVID-19, menambah total kasus di negara tersebut menjadi 82.246. (Xinhua/Chong Voon Chung)
Staf medis mengambil sampel usap (swab) seorang pria di dalam kendaraan untuk tes COVID-19 di Shah Alam, Negara Bagian Selangor, Malaysia (12/12/2020). Malaysia melaporkan 1.937 kasus baru COVID-19, menambah total kasus di negara tersebut menjadi 82.246. (Xinhua/Chong Voon Chung)

Staf medis mengambil sampel usap (swab) seorang pria di dalam kendaraan untuk tes COVID-19 di Shah Alam, Negara Bagian Selangor, Malaysia (12/12/2020). Malaysia melaporkan 1.937 kasus baru COVID-19, menambah total kasus di negara tersebut menjadi 82.246. (Xinhua/Chong Voon Chung)

Sejumlah staf medis mengambil sampel usap (swab) dari para penumpang kendaraan untuk tes COVID-19 di Shah Alam, Negara Bagian Selangor, Malaysia (12/12/2020). Malaysia melaporkan 1.937 kasus baru COVID-19, menambah total kasus di negara tersebut menjadi 82.246. (Xinhua/Chong Voon Chung)
Sejumlah staf medis mengambil sampel usap (swab) dari para penumpang kendaraan untuk tes COVID-19 di Shah Alam, Negara Bagian Selangor, Malaysia (12/12/2020). Malaysia melaporkan 1.937 kasus baru COVID-19, menambah total kasus di negara tersebut menjadi 82.246. (Xinhua/Chong Voon Chung)

Sejumlah staf medis mengambil sampel usap (swab) dari para penumpang kendaraan untuk tes COVID-19 di Shah Alam, Negara Bagian Selangor, Malaysia (12/12/2020). Malaysia melaporkan 1.937 kasus baru COVID-19, menambah total kasus di negara tersebut menjadi 82.246. (Xinhua/Chong Voon Chung)

Staf medis mengambil sampel usap (swab) dari seorang wanita untuk tes COVID-19 di Shah Alam, Negara Bagian Selangor, Malaysia (12/12/2020). Malaysia melaporkan 1.937 kasus baru COVID-19, menambah total kasus di negara tersebut menjadi 82.246. (Xinhua/Chong Voon Chung)
Staf medis mengambil sampel usap (swab) dari seorang wanita untuk tes COVID-19 di Shah Alam, Negara Bagian Selangor, Malaysia (12/12/2020). Malaysia melaporkan 1.937 kasus baru COVID-19, menambah total kasus di negara tersebut menjadi 82.246. (Xinhua/Chong Voon Chung)

Staf medis mengambil sampel usap (swab) dari seorang wanita untuk tes COVID-19 di Shah Alam, Negara Bagian Selangor, Malaysia (12/12/2020). Malaysia melaporkan 1.937 kasus baru COVID-19, menambah total kasus di negara tersebut menjadi 82.246. (Xinhua/Chong Voon Chung)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kemenag Akui Kasus Covid-19 Masih Ditemukan di Pesantren

Posted: 12 Dec 2020 08:07 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) mengakui bahwa kasus positif Covid-19 masih ditemukan di lingkungan pesantren. Kemenag mengungkapkan sulitnya menjaga jarak di lingkungan pesantren sebab kamar santri selama ini dihuni oleh beberapa orang.

"Ini merupakan tugas berat (menjaga jarak). Walaupun Kiai sudah sering kali mengingatkan untuk menerapkan 3M," ujar Direktur Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kemenag Waryono Abdul Ghafur dikutip dari siaran persnya, Minggu (13/12/2020).

Kemenag, kata dia, telah melakukan berbagai upaya untuk meminimalisir penyebaran virus covid-19di lingkungan pesantren. Misalnya, meniadakan tradisi makan bersama dan mendorong pembelajaran secara daring ata

Kendati begitu, Waryono mengatakan bahwa ada sejumlah kendala yang dihadapi pesantren dalam menerapkan pembelajaran daring. Pasalnya, ada beberapa pesantren yang tidak berlokasi di perkotaan sehingga sulit mengakses internet.

"Tidak semua pesantren berlokasi di perkotaan, keterbatasan jaringan dan kuota internet ditambah santri berasal dari berbagai daerah yang tentu tidak sama dengan lingkungan sekolah biasa. Jadi tidak mungkin kegiatan pembelajaran daring dapat diterapkan secara merata," jelasnya.

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Penerapan Prokes Diperketat

Waryono menekankan bahwa pihaknya telah memint agar penerapan protokol kesehatan di pesantren diperketat. Selain itu, Kemenag telah memberikan bantuan melalui Bantuan Operasional Pesantren (BOP) untuk menyediakan fasilitas dan alat alat pencegahan penyebaran Covid-19.

"Kemenag telah memberikan bantuan melalui BOP untuk penanganan Covid. Dana bantuan ini dipergunakan untuk menyediakan wastafel dan hand sanitizer. Pesantren juga terus berbenah untuk meminimalisir penyebaran," katanya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hyundai Tucson PHEV Bisa Parkir Sendiri, Siap Rilis Tahun Depan

Posted: 12 Dec 2020 08:07 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Satu per satu produk kendaraan ramah lingkungan Hyundai diperkenalkan. Yang terbaru adalah Hyundai Tucson PHEV.

Dari segi tampilan, tak jauh berbeda dengan model konvensional. Pola kisi-kisi rumit berbalut kromium. Posisi grille diapit sepasang lampu LED yang Saling menyatu membentuk trapesium terbalik.

Tampilan terpolarisasi ini perwujudan bahasa desain terbaru Fluidic Sclupture. Hebatnya, mobil yang tersedia tahun depan di Eropa ini, punya RSPA. Fitur untuk parkir sendiri.

"Dengan tambahan powertrain hybrid plug-in. SUV terlaris Hyundai kini menawarkan varian elektrifikasi terluas di kelasnya. Teknologi ini mewakili tonggak sejarah baru dalam jajaran Tucson. Dengan pilihan mild hybrid bensin maupun diesel, hybrid dan plug-in hybrid. All New Tucson merupakan komitmen Hyundai terhadap mobilitas elektrik," ujar Andreas-Christoph Hofmann, Vice President Marketing & Product at Hyundai Motor Europe.

Jantung pacu hybrid Tucson memiliki output daya gabungan jauh lebih baik. Tak hanya bertenaga, unit penenggak bensin ini diklaim efisien. Di balik bonet terpasang enjin Smartstream T-GDi 1,6 liter generasi ketiga.

Ia dipasangkan dengan motor listrik 66,9 kW berikut torsi maksimum 304 Nm. Penyimpan arus listrik dipercayakan menggunakan baterai lithium polymer 13,8 kWh.

Kerja bareng mesin bensin maupun motor listrik menghasilkan tenaga maksimum 265 PS dan torsi puncak 350 Nm. Kalau di model reguler 2,0 liter NA, buncahan energi hanya 150 PS saja.

Nah, sistem ini dipasangkan dengan transmisi otomatis enam percepatan (6AT). Unit dioperasikan melalui shift by wire. Lalu berpenggerak empat roda (all wheel drive) sebagai standar.

Hyundai Tucson Plug-in Hybrid 2021 juga dilengkapi dengan Active Air Flap yang menyesuaikan asupan udara. Namun itu bergantung pada pada suhu cairan pendingin mesin, kecepatan kendaraan dan faktor lain. Tujuannya, demi mengurangi hambatan udara dan memaksimalkan efisiensi bahan bakar.

Wajar saja bisa menghemat bahan bakar. Sebab Tucson Plug-in Hybrid dapat digerakkan hanya dengan motor listrik saja. Mobil sanggup menghasilkan pengendaraan tenang dan tanpa asupan bahan bakar.

Anda juga dapat beralih ke mode elektrik serta memanfaatkan jarak tempuh sekitar 50 km berdasar pengujian internal WLTP. Dilengkapi dengan pengisi daya terpasang 7,2 kW, Tucson PHEV dapat diisi daya di stasiun pengisian umum maupun kotak dinding rumah.

Berkat penempatan baterai tegangan tinggi di bagian bawah bodi mobil. Tucson menawarkan ruang dan ruang kaki yang luas di dalamnya. Penumpang belakang dapat menikmati ruang kaki 955 mm.

Sementara itu, kapasitas bagasi bahkan telah ditingkatkan dibandingkan dengan model lama. Ia menawarkan 558 liter (naik 9 persen) secara keseluruhan. Kemudian tatkala jok belakang dinaikkan, volume bertambah hingga 1.737 liter (+ 15 persen).

 

Sistem Gerak Roda

Untuk merasakan pengelaman berkendara bak SUV sejati. Penggerak empat roda (AWD) menjadi fitur standar. Mobil ini dilengkapi dengan teknologi penggerak Hyundai HTRAC.

Anda bisa memilih Terrain Mode untuk berkendara aman di medan menantang. Sistem yang terkandung, dapat mendistribusikan tenaga gerak secara bervariasi ke roda depan maupun belakang.

Bergantung pada kondisi traksi serta mengemudi. Mode ini mengoptimalkan tenaga, torsi dan pengereman sesuai kondisi jalan yang dilindas pengemudi.

Guna mengimbangi performa gerak. Mobil dibekali Electronically Controlled Suspension (ECS). Kerjanya menggunakan teknologi peredaman adaptif untuk memberikan karakteristik berkendara aman.

Sesuai dengan situasi serta preferensi pengemudi. ECS secara otomatis dan terus menerus mengontrol peredam kendaraan, supaya memaksimalkan kenyamanan dan kinerja berkendara.

Pengemudi juga dapat menyesuaikan karakteristik kemudi dengan memilih Mode Eco atau Sport. Menurut pabrikan, fitur ini berkontribusi banyak pada kesenangan berkendara di Tucson PHEV.

 

Teknologi & Fitur

Hyundai jua menanam sejumlah fitur teknologi, berorientasi pada manusia. Termasuk kluster meter digital 10,25 inci tanpa bingkai. Kemudian head unit layar sentuh AVN 10,25 inci plus layanan terhubung dengan Hyundai Bluelink®.

Pengguna dapat memeriksa tingkat pengisian daya baterai Tucson Plug-in Hybrid. Lantas mengelola pengaturan pengisian melalui aplikasi.

Selain itu, sistem bantuan pengemudi terbaik di kelasnya turut dipasang. Antara lain, Remote Smart Parking Assist (RSPA) yang memungkinkan mobil untuk parkir sendiri.

Dan mengurangi tekanan pengemudi dalam situasi parkir yang rumit. Kemdian tersedia Highway Driving Assist (HDA) agar mobil tetap di tengah lajur sambil menyesuaikan kecepatan berdasarkan data navigasi serta lalu lintas di sekitarnya

Lantas sisipan lain berupa Parking Collision-avoidance Assist, tersedia secara eksklusif. Fungsinya membantu mencegah tabrakan di belakang saat mobil balik badan dengan kecepatan rendah.

Sistem mengeluarkan peringatan suara dan visual. Bahkan mengaktifkan rem bila perlu. Beragam perangkat keselamatan lain berkontribusi pada peningkatan visibilitas.

Berguna demi melindungi penumpang kursi depan maupun belakang serta mencegah tabrakan. Tucson Plug-in Hybrid sudah bisa dipesan di sana. Untuk potensi dipasarkan di sini, agaknya masih jauh dari terget market perusahaan.

Sumber: Oto.com

Infografis Selamat Datang Era Mobil Listrik di Indonesia

Banner Infografis Selamat Datang Era Mobil Listrik di Indonesia. (Liputan6.com/Fery Pradolo)
Banner Infografis Selamat Datang Era Mobil Listrik di Indonesia. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Real Count PKS, Idris-Imam Raih 55,57 % Pilkada Depok

Posted: 12 Dec 2020 08:03 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memastikan pasangan nomor urut 2 Idris - Imam yang diusungnya meraih 55,57% suara pemilih di pilkada Depok tahun 2020.

PKS menghitung semua data C-1 yang masuk dari setiap saksi dari seluruh TPS yang ada di Kota Depok dan menghasilkan pasangan Idris-Imam Paslon nomor 2 Unggul dengan perolehan 420.595 suara (55,57%), sedangkan Paslon 1 Pradi-Afifah hanya mendapatkan 336.324 Suara (44,43%).

"Alhamdulillah proses perhitungan real count 100% telah kami tuntaskan, kami telah menghimpun Form C1 dari saksi-saksi di 4.015 TPS di 11 kecamatan se-Kota Depok", ungkap Ketua Tim pemenangan Idris-Imam, Mohammad Hafid Nasir, Minggu (13/12/2020).

Hafid menyebut perolehan suara ini tidak jauh dari prediksi quick count sebelumnya maupun dari lembaga survei yang disiarkan di berbagai Televisi Nasional yang memprediksi pasangan Idris-Imam unggul di kisaran 10% - 12% dari rivalnya Pradi - Afifah.

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Kawal Penghitungan

"Alhamdulillah, terimakasih kepada semua pihak. Saat ini kami terus mengawal penghitungan rekapitulasi form C-1 di tingkat PPK dan kota Depok sekaligus mempertanggungjawabkan kevalidan data yang dimiliki PKS kepada publik", pungkas Hafid.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Upaya Pemkab Magetan Cegah Penyebaran COVID-19 Saat Libur Nataru

Posted: 12 Dec 2020 08:02 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Tim  satgas penanganan COVID-19 Kabupaten Magetan akan memberi perhatian ekstra pada sebaran COVID-19 di klaster perkantoran, pondok pesantren, dan permukiman warga dengan melakukan sosialisasi protokol kesehatan di semua lini masyarakat. Hal ini sesuai arahan Bupati Magetan Suprawoto.

Selain itu, saat libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021, tim satgas penanganan COVID-19 Magetan juga berkonsentrasi penerapan protokol kesehatan di objek wisata dan moda transportasi.

Para pejabat, baik lurah, camat, maupun kepala dinas, juga diminta tidak melakukan perjalanan luar kota ataupun pulang kampung pada libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021. Hal itu sebagai wujud bergerak bersama dan komitmen menurunkan angka penyebaran COVID-19 di Kabupaten Magetan.

Langkah tersebut juga sebagai upaya mewaspadai peningkatan kasus COVID-19 saat libur Natal dan Tahun Baru 2020. Hal ini seiring pasien terkonfirmasi positif COVID-19 yang masih terus bertambah.

"Setiap hari terjadi penambahan pasien terkonfirmasi positif dengan jumlah yang banyak. Ini menjadi hal yang memprihatinkan buat kita semua," tutur Kepala Diskominfo Kabupaten Magetan Saif Muchlissun dalam keterangannya di Magetan, Sabtu, 12 Desember 2020, seperti dilansir dari Antara.

 

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Perkembangan COVID-19 di Magetan

Ilustrasi virus Corona | unsplash.com/@adamsky1973
Ilustrasi virus Corona | unsplash.com/@adamsky1973

Sesuai data, pada Jumat 11 Desember 2020 terdapat 10 warga Magetan terkonfirmasi positif, satu warga Kecamatan Barat meninggal dunia, dan dua warga Kecamatan Lembeyan sembuh.

Sedangkan pada Sabtu 12 Desember 2020 nihil kasus konfirmasi. Untuk menekan penyebaran COVID-19, Satgas COVID-19 Kabupaten Magetan meminta warga setempat tidak lengah dan terus meningkatkan kewaspadaan untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan.

Sesuai data, jumlah pasien terkonfirmasi positif COVID-19 di Kabupaten Magetan hingga Sabtu malam, 12 Desember 2020 tercatat terdapat 729 orang. Dari jumlah tersebut, 592 orang sembuh, 38 orang meninggal, dan 99 orang lainnya dalam perawatan serta isolasi.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Program Pangan Dunia PBB: 270 Juta Orang Kelaparan Akibat COVID-19

Posted: 12 Dec 2020 08:02 PM PST

Liputan6.com, Roma - Sekitar 270 juta orang di seluruh dunia - setara dengan populasi gabungan Jerman, Inggris, Prancis dan Italia - berdiri di ambang kelaparan, kata kepala Program Pangan Dunia PBB atau WFP pada Kamis 10 Desember 2020 setelah menerima Hadiah Nobel Perdamaian.

WFP, yang telah mengkoordinasikan logistik medis selama pandemi virus corona, diumumkan sebagai pemenang penghargaan untuk 2020 pada bulan Oktober, Reuters mewartakan, dikutip dari MSN.com, Minggu (13/12/2020).

"Karena begitu banyak perang, perubahan iklim, penggunaan kelaparan yang meluas sebagai senjata politik dan militer, dan pandemi kesehatan global yang membuat semua itu secara eksponensial lebih buruk - 270 juta orang berbaris menuju kelaparan," kata David Beasley dari kantor pusat WFP di Roma, setelah menerima medali dan plakat Nobel.

"Kegagalan mengatasi kebutuhan mereka akan menyebabkan pandemi kelaparan yang akan mengerdilkan dampak COVID. Dan jika itu tidak cukup buruk, dari 270 juta itu, 30 juta tergantung pada kami 100% untuk kelangsungan hidup mereka," tambahnya.

Alih-alih upacara biasa di Balai Kota Oslo sebelum pejabat tinggi termasuk Raja Norwegia Harald, pejabat WFP tinggal di Roma karena pandemi virus corona.

Mereka diharapkan untuk melakukan perjalanan ke Oslo pada tahap selanjutnya untuk menyampaikan kuliah Nobel sebagaimana tradisi penghargaan berlangsung.

Sisa penghargaan Nobel - untuk kedokteran, fisika, kimia, sastra dan ekonomi - yang secara tradisional diserahkan di Stockholm - juga telah dipindahkan secara online.

Upacara diadakan setiap tahun pada 10 Desember, peringatan kematian industrialis Swedia Alfred Nobel, yang mendirikan penghargaan dalam surat keputusannya pada tahun 1895.

Laporan SOFI: 660 Juta Penduduk Dunia Mengalami Kelaparan

Tim medis yang membawa pasien COVID-19 tiba di RSD Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, Selasa (17/11/2020). Koordinator RSD Wisma Atlet Mayjen TNI Tugas Ratmono mengatakan jumlah pasien COVID-19 di Tower 6 dan 7 saat ini mencapai 53,8 persen dari kapasitas. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)
Tim medis yang membawa pasien COVID-19 tiba di RSD Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, Selasa (17/11/2020). Koordinator RSD Wisma Atlet Mayjen TNI Tugas Ratmono mengatakan jumlah pasien COVID-19 di Tower 6 dan 7 saat ini mencapai 53,8 persen dari kapasitas. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Isu ketahanan pangan menjadi permasalahan yang sangat penting untuk ditangani dunia pada saat ini. Apalagi, menurut laporan Food Security And Nutrition In The World hampir 660 juta orang mengalami kelaparan.

"Dan itu hampir setara dengan total jumlah penduduk di benua negara Eropa itu sendiri," kata Impact Measurement and Management Consultant at UNDP, Cindy Colondam dalam sebuah diskusi di Jakarta, Minggu (18/10/2020).

Dia menekankan, jika terus menerus dibiarkan maka dalam lima tahun jumlah orang kelaparan bisa meningkat sebanyak 60 juta orang lagi.

Mempertimbangkan orang yang telah kena dampak kerawanan pangan, diperkirakan 2 miliar orang di dunia bahkan tidak memiliki akses untuk mendapatkan makanan bergizi pada tahun mendatang.

"Dan ini juga setara hampir seperempat dari jumlah penduduk dunia," imbuh dia.

Dengan adanya pandemi Covid-19, jumlah orang kekurangan gizi juga diperkirakan dapat menambah antara 83 juta hingga 132 juta orang. Hal ini tidak lepas dari banyaknya tantangan di Indonesia mengenai ketahanan pangan.

Salah satunya kendala sumber daya alam dampak perubahan iklim global dan juga ketidakseimbangan produksi pangan antar wilayah.

Dia mencontohkan di Nusa Manggala. Di daerah tersebut terdapat 8 pulau terluar di Indonesia dan beberapa kepulauan di situ masih bergantung sekali kepada pengiriman beras bersubsidi dari pemerintah.

"Tetapi karena keterbatasan infrastruktur dan cuaca yang tidak bisa diprediksi sangat dipengaruhi oleh perubahan iklim sering sekali pengiriman tersebut terlambat. Dan teman-teman bisa lihat bahwa isu perubahan iklim itu sangat mempengaruhi ketahanan pangan apalagi kalau kita bisa lihat satu pulau di mana Kalau kita lihat satu negara," tandas dia.

Simak video pilihan berikut:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: