Kamis, 15 Juni 2017

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Gaet 3 Juta Pelanggan, Bolt Beri Internet Tanpa Batas Kuota

Posted: 15 Jun 2017 09:30 PM PDT

Operator internet 4G Bolt mengumumkan keberhasilannya menggaet 3 juta pelanggan yang dicapai per Juni 2017.

Sebelumnya, operator di bawah bendera Lippo Group ini menargetkan sepanjang tahun 2017 bisa menggaet 1,5 juta pelanggan baru, sehingga pada akhir 2017 nanti jumlah pelanggan Bolt diharapkan mencapai 4,3 juta pelanggan.

Operator ini juga menargetkan akan menambah 450 BTS 4G hingga akhir tahun sebagai komitmennya untuk meningkatkan layanan internet. 

Merayakan pencapaian ini, Bolt memberikan kesempatan bagi pelanggan untuk internetan sepuasnya tanpa takut batasan kuota dan waktu, baik siang maupun malam.

"Pencapaian ini menunjukkan kinerja Bolt yang makin disukai oleh konsumen. Untuk mengapresiasi pelanggan, kami meluncurkan internetan tanpa batas kuota, sehingga bisa internetan sepuasnya," kata Chief Product Officer Bolt Billy Abe dalam keterangan resmi yang diterima Tekno Liputan6.com, Jumat (16/6/2017).

Ada dua paket yang disajikan yakni Unlimited Mobile Package dan Unlimited Home Package dengan minimum berlangganan 12 bulan. Tak hanya unlimited, paket ini diklaim bisa menghadirkan internet dengan kecepatan 20-50Mbps.

Bagi pelanggan mobile, Bolt menghadirkan paket selama Ramadan untuk pelanggan pascabayar dan prabayar. Bagi pelanggan prabayar, berhak menikmati gratis internet unlimited. Sementara pelanggan pascabayar bisa menikmati speed upgrade. Keduanya bisa dinikmati mulai 27 Mei-24 Juni 2017 pada pukul 17.00-19.00 setiap hari selama Ramadan.

Sementara, untuk pelanggan Bolt Home, Bolt menghadirkan perangkat terbaru yakni Taurus WiFi Router, yang merupakan modem outdoor 4G LTE dengan jangkauan sinyal WiFi hingga 250 meter. Selain itu, router ini bisa dinikmati oleh 32 pengguna.

Dalam kesempatan sama, Bolt juga merilis aplikasi gim Bolt Game Store hasil kerja sama dengan penerbit gim terkemuka di dunia. Paket gim ini menghadirkan lebih dari 300 gim Android hanya dengan satu kali berlangganan.

Selanjutnya, pengguna tak perlu diganggu dengan iklan. Biaya yang dibebankan mulai dari Rp 15 ribu per bulan atau Rp 5.000 per minggu.

(Tin/Isk)

Tonton Video Menarik Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Demam Saat Hamil Tingkatkan Risiko Autisme

Posted: 15 Jun 2017 09:30 PM PDT

Sebuah penelitian yang dilakukan di Mailman School of Public Health, Columbia University, New York City menemukan, spektrum autisme lebih kuat di antara anak-anak yang ibunya mengalami demam selama kehamilan sepanjang trimester kedua.

"Risiko autisme meningkat seiring dengan demam yang dilaporkan setelah 12 minggu kehamilan," tulis peneliti dalam jurnal Molecular Psychiatry.

Seperti dilansir Medical News Today, Kamis (15/6/2017), gangguan spektrum autisme (ASD), merupakan gangguan perkembangan yang kompleks dan sulit dikenali gejalanya.

Para ahli percaya, ASD merupakan kombinasi faktor genetik dan lingkungan yang mencakup infeksi virus, polusi dan komplikasi kehamilan.

Seorang profesor epidemiologi di Mailman School of Public Health, Mady Hornig, mengatakan studi ini mungkin membuktikan bahwa respons kekebalan ibu dapat mempengaruhi perkembangan saraf sebelum anak lahir.

Para peneliti menganalisis data dari sebuah penelitian yang diikuti 95.754 anak yang lahir di Norwegia antara tahun 1999 dan 2009, termasuk laporan yang diisi oleh ibu mereka selama kehamilan mereka.

Catatan menunjukkan, 583 kasus ASD teridentifikasi pada anak-anak. Mereka juga menunjukkan bahwa ibu dari 15.701 (atau 16 persen) dari anak-anak melaporkan demam setidaknya sekali selama kehamilan mereka. 

Analisis tersebut menemukan, demam selama kehamilan dikaitkan dengan 34 persen risiko ASD yang lebih tinggi pada anak tersebut. Dan demam pada trimester kedua terkait dengan risiko ASD 40 persen lebih tinggi.

Studi ini juga menyelidiki sejauh mana penggunaan dua obat anti-demam yaitu asetaminofen dan ibuprofen mempengaruhi kehamilan dan meningkatkan risiko ASD. Namun para peneliti tidak menemukan efek yang berarti.

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ini yang Bikin Penjualan Truk Mitsubishi Naik Signifikan

Posted: 15 Jun 2017 09:27 PM PDT

Sepanjang Januari hingga Mei 2017, penjualan PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), sebagai distributor Mitsubishi Fuso Truck & Bus Corporation (MFTBC), mengalami peningkatan yang cukup tinggi.

Dijelaskan Atsushi Kurita, Presiden Direktur PT KTB, permintaan untuk Mitsubishi Fuso sepanjang tahun ini meningkat 24 persen, dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya.

"Total permintaan kendaraan niaga meningkat 25,6 persen, Mitsubishi Fuso naik sebesar 24 persen. Hal ini menjadi pertanda positif pasar kendaraan niaga akan membaik ke depannya," jelas Atsushi di sela-sela acara buka puasa bersama media di kantor pusat KTB, Pulomas, Jakarta Timur, Kamis malam (15/6/2017).

Lanjutnya, untuk segmen light duty truck, penjualan Mitsubishi Colt Diesel meningkat 22,7 persen, dengan pangsa pasar sebesar 58,7 persen.

Secara lebih rinci, total penjualan Mitsubishi Fuso sepanjang Januari hingga Mei 2017 sebanyak 16.120 unit, dengan pangsa pasar sebesar 45,3 persen. Untuk kontribusi penjualan terbesar masih disumbangkan Colt Diesel sebesar 14.696 unit, kelas medium duty truck sebanyak 1.359 unit, dan di segmen heavy duty truck sebanyak 65 unit.

Sementara itu, Duljatmono, Director of MFTBC Marketing Division PT KTB mengatakan, faktor yang mendorong peningkatan pasar kendaraan niaga ini disebabkan beberapa faktor, seperti sektor perkebunan yang meningkat signifikan.

"Selain itu, proyek infrastruktur pemerintah di hampir seluruh wilayah Indonesia juga berkontribusi dalam mendongkrak permintaan pasar. sektor logistik dan customer good juga tetap menjadi sektor terbesar penyumbang penjualan Mitsubishi Fuso," pungkas Duljatmono.

 

Simak video menarik di bawah ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Angka Kemiskinan di Banyuwangi Turun Jadi 8,79 Persen

Posted: 15 Jun 2017 09:27 PM PDT

Badan Pusat Statistik (BPS) merilis angka kemiskinan terbaru Kabupaten Banyuwangi. Berdasarkan perhitungan terakhir, angka kemiskinan kabupaten yang berada di ujung Timur Jawa tercatat 8,79 persen, turun dari tahun sebelumnya yang sebesar 9,17 persen.

Kepala BPS Banyuwangi Mohammad Amin mengatakan angka tersebut merupakan hasil perhitungan yang dilakukan pada Maret 2016.

"Angka ini menunjukkan bahwa pada saat survei, penduduk miskin Banyuwangi di tahun sebelumnya telah banyak yang terangkat dari garis kemiskinan," kata Amin dalam keterangan tertulis yang diterima liputan6.com, Jumat (16/6/2017).

Penurunan angka kemiskinan itu, lanjut dia, diikuti pula dengan penurunan jumlah penduduk miskin. "Selama kurun waktu satu tahun ada lebih dari 5.000 penduduk Banyuwangi yang terangkat dari garis kemiskinan, atau dengan kata lain ada perbaikan pendapatan dari masyarakat," ucap Amin.

Perhitungan tersebut berdasarkan survei sosial ekonomi nasional di kecamatan se-Banyuwangi. Basis survei adalah penduduk yang ditetapkan BPS tingkat pusat yang kemudian diverifikasi lagi di daerah.

Beberapa komponen yang disurvei antara lain makanan dan minuman yang dikonsumsi rumah tangga, penerimaan dan pengeluaran rumah tangga, tingkat pendidikan dan aspek kesehatan.

"Misalnya, ada 236 komoditi yang menjadi komponen survei mulai beras sampai jajanan yang di konsumsi keluarga. Untuk pendidikan, tingkat sekolah, biaya pendidikan, dan bantuan yang didapatkan, semuanya dihitung selama satu tahun," ujar Amin.

Sementara itu, Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas mengatakan, data BPS terbaru ini menjadi panduan untuk menjalankan program berkelanjutan bidang sosial-ekonomi.

"Alhamdulillah kemiskinan kembali turun berdasarkan data resmi BPS. Terima kasih kepada seluruh warga, tokoh agama, tokoh masyarakat, TNI, Polri, swasta, BUMN, dan birokrasi yang selama ini terus bersinergi. Pekerjaan rumah ke depan masih berat, jadi sinergi perlu semakin erat agar masalah-masalah bisa diselesaikan secara bertahap," tutur Anas.

Anas mengatakan, program pengentasan kemiskinan secara terpadu telah dan akan terus dilaksanakan serta disempurnakan. Mulai dari sektor pendidikan, kesehatan, pertanian, UMKM, dan pariwisata.

"Untuk masyarakat yang sangat rentan, dana sudah diperbesar ke pemerintah desa agar lebih cepat membantu, seperti untuk bedah rumah. Dari aspek administrasi, pengurusan surat pernyataan miskin (SPM) sebagai bekal mendapat jaminan kesehatan juga makin ringkas karena sudah diurus di tingkat desa dan kecamatan," kata Anas.

Tonton Video Menarik Berikut Ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cerita Para Korban Saat Ledakan Guncang TK di China

Posted: 15 Jun 2017 09:23 PM PDT

Sebuah ledakan terjadi di taman kanak-kanak Chuangxin yang mengakibatkan 8 orang tewas dan 65 lainnya luka-luka. Salah satu korban bernama Song Lili mengatakan Ledakan terjadi sebelum anak-anak keluar sekolah. Mayoritas korban yang terluka dilarikan ke Rumah Sakit, sebagian besar pasien menderita luka ringan. Polisi kini tengah menyelidiki penyebab ledakan tersebut

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

D Zawawi Imron: Terbitlah Senyum di Wajahmu

Posted: 15 Jun 2017 09:20 PM PDT

Anugerah Tuhan terbesar kepada manusia dibanding makhluk lain adalah tersenyum. Hewan-hewan tidak bisa tersenyum. Kuda hanya bisa meringkik, sedangkan monyet hanya bisa cengengesan.

Ada sebuah puisi yang yang menyatakan, jika seseorang mampu tersenyum di pagi hari maka akan mampu tersenyum sepanjang harinya. Senyum yang indah bagi seorang yang beriman adalah ketika dia mendengar adzan subuh.

Bagaimana pengertian senyum yang sebenarnya? Apa maknanya bagi aktivitas kita dalam keseharian? Yuk kita simak video KH Zawawi Imron berikut ini:

 **Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Rita Ora Bantu Korban Kebakaran Apartemen London

Posted: 15 Jun 2017 09:20 PM PDT

Insiden menyedihkan terjadi di London, Inggris saat bangunan apartemen hangus terbakar. Diperkirakan 12 orang meninggal dunia, bahkan jumlah tersebut-sebut akan terus membengkak, diwartakan Dailymail, Jumat (15/6/2017).

"Dengan sedih, saya umumkan ada 12 orang meninggal dunia yang kami ketahui sejauh ini. Saya jelas telah mengantisipasi angka kematian, tapi kami prediksi mungkin angka itu akan lebih dari 12," kata Komandan Polisi Metropolitan London, Stuart Cundy.

Dahsyatnya kebakaran apartemen 24 lantai di London, Inggris (Dailymail)

Kini, 600 orang diperkirakan kehilangan rumahnya. Rita Ora rupanya prihatin dengan kondisi itu. Sebagai warga London, Rita Ora pun turun tangan ikut membantu korban kebakaran apartemen London.

Wilayah tersebut dikabarkan memiliki nilai historis bagi Rita Ora, menghabiskan masa kecilnya di sana. Rita Ora membagikan beberapa bahan pokok kepada korban, mulai dari baju layak pakai hingga makanan.

"Aku tak percaya ini terjadi. Aku berdoa untuk semua korban. Saat mendengar beritanya, jantungku berdegup kencang," kata Rita Ora.

 

"Masih teringat jelas, aku bermain di wilayah ini. Aku ingin membantu semampuku," Rita Ora menambahkan.

Rita Ora hanya mengenakan celana training oranye dan kaus putih saat datang ke lokasi. Ia bahkan ikut mengangkat beberapa barang semampunya, untuk langsung dibagikan ke korban.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

AC Milan Bidik Kiper PSG Gantikan Donnarumma

Posted: 15 Jun 2017 09:15 PM PDT

AC Milan langsung bergerak cepat setelah kiper kesayangan mereka, Gianluigi Donnarumma, menolak perpanjangan kontrak. Satu kiper yang menjadi target I Rossoneri adalah kiper Paris Saint-Germain, Kevin Trapp.

Dilansir RMC, PSG akan memasang banderol yang lebih tinggi. Meskipun sebelumnya mereka sepakat menjual kiper asal Jerman itu dengan harga 18 juta euro.

Trapp dibeli oleh PSG dari Eitrach Frankfurt seharga 9,5 juta euro pada tahun 2015. Pada usianya yang sudah menginjak angka 27 tahun, ia baru sekali tampil membela timnas Jerman karena kalah bersaing dengan Manuel Neuer.

Lebih lanjut, AC Milan akan mencoba memanfaatkan keinginan PSG untuk merekrut Donnarumma, dengan meminta agar raksasa Prancis itu menyerahkan Trapp.

Hanya, kiper binaan AC Milan itu kabarnya tak akan mau pindah ke PSG dan lebih memilih Real Madrid. (Abul Muamar)

Tonton video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Puasa Bukan Alasan Malas Bersihkan Rumah. Ini Tipsnya!

Posted: 15 Jun 2017 09:12 PM PDT

Harus diakui membersihkan rumah saat puasa memang butuh mood yang bagus. Stamina saat puasa tentu berbeda di hari biasa, sehingga rasanya cukup berat untuk melakukan aktivitas fisik seperti membersihkan rumah.

Saat puasa, Anda cenderung mengantuk dan memilih sekadar leyeh-leyeh—apalagi saat weekend—sambil menunggu datangnya waktu berbuka.

Padahal, jika Anda menggunakannya untuk membersihkan rumah, puasa menjadi lebih tak terasa. Dikutip dari Rumah.com, ini caranya agar rumah lebih mengilap menjelang hari raya.

Mulailah dari yang paling ringan

Buatlah jadwal menyapu setiap hari minimal dua jam sebelum berbuka puasa. Sedangkan waktu mengepel lantai adalah setiap dua hari sekali. Tenang, sedikit cipratan air di tangan dan kaki Anda akan membuat Anda menjadi lebih segar dan semangat, kok.

Ubah jadwal olahraga

Selama puasa tentu Anda mengurangi aktivitas fisik seperti olahraga. Sebagai gantinya ubahlah rutinitas olahraga menjadi membersihkan rumah. Misal, jika setiap minggu Anda menjalankan yoga, renang, atau lari selama tiga kali, sekarang ubah jadwal itu.

Olahraga cukup dilakukan seminggu sekali, sementara dua jadwal lainnya diganti dengan mengelap jendela dan membersihkan furnitur.

Dengarkan musik

Pasanglah musik setiap kali Anda membersihkan rumah dan nyalakan musik yang nge-beat dan penuh semangat. Sambil bernyanyi atau mendendangkan lagu, urusan pekerjaan rumah akan menjadi lebih ringan.

(Simak juga: Tiga Langkah Bikin Puasa Lancar Jaya)

Beri reward untuk diri sendiri

Selalu siapkan menu berbuka yang sedap untuk diri sendiri dan keluarga sehingga Anda semangat untuk menunggu waktu berbuka. Buat aturan untuk anggota keluarga, jika mereka bisa menyelesaikan tugasnya dengan baik, ada es buah segar buatan Anda yang menanti di waktu berbuka nantinya.

Lalu, Anda juga sudah menyiapkan hidangan lainnya yang sudah Anda idamkan selama puasa. Pokoknya pekerjaan rumah harus rapi dahulu sebelum bisa menyantap hidangan tersebut.

Bersihkan karpet dan tirai di awal puasa

Karpet dan tirai sebaiknya dicuci sebelum memasuki pertengahan puasa. Gunakan jasa laundry untuk mencucinya. Jangan lupa, Anda pun harus membersihkan jalur tirai yang menempel di jendela untuk memastikan tak ada lagi debu.

Tirai yang bersih dan harum akan membuat rumah menjadi lebih nyaman, dan Anda tak perlu takut anak mengalami batuk atau bersin saat memegang tirai tersebut.

Salah satu hal yang menguras tenaga saat membersihkan rumah adalah ruas ruangan. Jika Anda tak terlalu membutuhkan rumah yang luas, lebih baik cari rumah yang sesuai. Tertarik mencari rumah? Temukan pilihan rumah dengan dua kamar tidur dengan harga Rp300 jutaan di sini.

Foto: Pixabay

Rina Susanto

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mendag Sebut Harga Daging Sapi Turun Jelang Lebaran

Posted: 15 Jun 2017 09:11 PM PDT

Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita menyatakan, jelang Lebaran harga daging sapi segar di pasar tradisional cenderung stabil mengalami penurunan. Padahal pada periode yang sama tahun-tahun sebelumnya, harga komoditas tersebut selalu mengalami kenaikan.

Dia mengatakan, daging sapi merupakan salah satu komoditas pangan yang mudah bergejolak. Namun jelang Lebaran tahun ini harga komoditas tersebut cenderung stabil, bahkan terjadi penurunan di beberapa daerah.

"Jadi kalau tadi kita lihat, harga yang paling volatile adalah daging sapi. Dari pengalaman kita beberapa tahun lalu, daging itu naiknya tajam sekali," ujar dia dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat (16/6/2017).

Enggar mencontohkan, di Pasar Kranggot, Cilegon, Banten, saat ini daging sapi terpantau berada pada kisaran harga Rp 105 ribu per kg. Padahal selama ini harga daging tersebut dijual antara Rp 110 ribu-Rp 120 ribu.

"Di Pasar Kranggot Rp 105 ribu, itu daging lokal daging segar. Yang kisaran Rp 110 ribu sampai Rp 120 ribu, bahkan pernah naik sampai Rp 160 ribu kemudian turun. Jadi ada penurunan harga," kata dia.

Selain daging sapi, lanjut Enggar, harga beras di pasar tradisional tersebut juga terpantau stabil. Hal ini disebabkan oleh pasokan yang mencukupi sehingga membuat harga jual di tingkat pedagang tidak melonjak meski permintaannya meningkat.

"Kemudian yang kedua adalah beras. Komoditas ini pasokannya berlebih, tidak ada persoalan. Dan beras yang paling murah adalah Rp 8.000. Itu menunjukkan bahwa dengan pasokan yang berlebih itu membuat harga stabil dan terkendali," tandas dia.

Pasar murah

Sedangkan di Palangkaraya Kalimantan Tengah (Kalteng), harga pangan mulai terlihat naik sepekan jelang Hari Raya Idul Fitri. Untuk mengendalikan harga agar tak semakin meningkat, Kementerian Perdagangan (Kemendag) dengan menggandeng sejumlah pihak swasta melalui program corporate Social responsibility ( CSR) mengadakan pasar murah di sejumlah lokasi di Kalteng selama dua hari (14-15 Juni 2017).

Pasar murah Ramadan yang diadakan oleh Kemendag di Kalteng itu berada di dua lokasi yaitu di Kabupaten Kapuas tepatnya di pesantren Fajar Islam dan di Palangkaraya yaitu dipesantren Al Igro.

Kepala Sub Barang Penting, Direktorat Barang Kebutuhan Pokok dan Barang Penting, Kemendag Kukuh Sri Harjanto mengatakan, dengan dilakukannya pasar murah Ramadan ini diharapkan dapat membantu masyarakat mendapatkan bahan pokok murah yang disediakan oleh pihak swasta.

Secara keseluruhan saat ini pasar murah Ramadan juga diadakan di 300 titik kota di Indonesia. "Kami dan pihak swasta berkomitmen agar pasar murah Ramadhan dapat kembali dilakukan di lokasi lainnya,"ujarnya.

Sejumlah kebutuhan warga menjelang Lebaran yang disediakan di pasar murah ini berupa minyak goreng, tepung terigu dan sirup. "Kami siapkan 500 paket kebutuhan pokok seharga Rp. 100 ribu yang kemudian kita jual kepada masyarakat separuh harga atau Rp 50 ribu per paket,"ujarnya.

Tonton Video Menarik Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

‎Jelang Lebaran, Harga Daging Ayam Naik

Posted: 15 Jun 2017 09:11 PM PDT

Tren kenaikan harga bahan pangan mendekati Lebaran terjadi setiap tahunnya. Salah satunya harga daging ayam mengalami kenaikan jika dibandingkan minggu sebelumnya.

Dari hasil pantauan Liputan6.com di Pasar Mampang, Jakarta Selatan, harga daging ayam mengalami kenaikan Rp 3.000 per ekor dari sebelumnya Rp 35 ribu per ekor, kini menjadi Rp 38 ribu per ekor.

"Kalau dibanding kemarin ini harganya sama, tapi kalau sama minggu lalu, ada kenaikan sedikit," kata salah satu pedagang daging ayam, Yanti (45) saat berbincang dengan Liputan6.com, Jumat (16/6/2017).

Kenaikan juga terjadi untuk jenis minyak goreng curah. Minyak goreng mengalami kenaikan Rp 1.000 jika dibandingkan beberapa hari sebelumnya. Saat ini minyak goreng dijual Rp 13 ribu per kilogramnya (kg).

Sementara untuk berbagai bahan pangan lainnya relatif stabil dalam beberapa hari ini. Bahkan untuk komoditas bawang putih mengalami tren penurunan dari minggu lalu Rp 45 ribu per kg, kini menjadi Rp 40 ribu per kg.

"Alhamdulillah, walaupun beberapa hari lalu ada kenaikan, tapi sekarang sudah terkendali, ini lebih bagus daripada tahun lalu," kata pedagang lain, Nurlaila (52).

Untuk harga cabai merah keriting, saat ini dijual‎ seharga Rp 22 ribu per kg, cabai merah besar Rp 30 ribu per kg, cabai rawit merah Rp 40 ribu per kg dan cabai rawit hijau Rp 30 ribu per kg.

Sementara untuk bawang merah, harga stabil di angka Rp 30 ribu per kg, telur ayam Rp 20 ribu per kg, kentang Rp 18 ribu per kg, tomat Rp 12 ribu per kg dan gula pasir Rp 15 ribu per kg.

Sedangkan untuk jenis daging, daging sapi masih betah di harga Rp 120 ribu per kg dan daging kambing Rp 115 ribu per kg‎.

Mengenai komoditas dasar seperti beras, terlihat juga stabil. Beras kualitas premium dijual seharga Rp 13 ribu per kg, kualitas medium mulai dari Rp 10 ribu hingga Rp 12 ribu per kg. (Yas)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mangkunegaran dan Kementerian BUMN Berebut Tanah Eks Pabrik Gula

Posted: 15 Jun 2017 09:02 PM PDT

Keraton Solo dan Kementerian BUMN berebut aset Pabrik Gula Colomadu di Karanganyar, Jawa Tengah. Raja Keraton Solo, Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Aryo (KGPAA) Mangkunegoro IX meminta kepada Kementerian BUMN untuk menghentikan pembangunan eks Pabrik Gula (PG) Colomadu.‎

Ketua Tim Pengembalian Aset Mangkunegaran, Alqaf Hudaya menjelaskan PG Colomadu didirikan Mangkunegara IV pada 1861. Seiring waktu, pabrik dikuasai pemerintah pasca-kemerdekaan Republik Indonesia.

Pada 2014, muncul sertifikat tanah PG Colomadu atas nama PT Perkebunan Nusantara (PTPN) IX. Perpindahan nama kepemilikan itu dinilai janggal, karena Mangkunegaran tidak menerbitkan palilah.

"Mangkunegara tidak menerbitkan palilah kok tiba-tiba ada penerbitan sertifikat tanah bekas PG Colomadu. Lah, itu perpindahan nama kepemilikannya dari Mangkunegaran ke pemerintah tidak ada," ujarnya, Rabu, 14 Juni 2017.

Palilah adalah izin yang diberikan oleh Kadipaten atau Kasultanan kepada masyarakat atau lembaga tertentu untuk menggunakan atau mengalihkan tanah Kadipatan atau Kasultanan. Palilah harus disertakan saat pensertifikatan tanah bekas milik Kadipaten atau Kasultanan yang telah dikuasai perorangan atau lembaga untuk bisa dicatat secara resmi oleh Badan Pertanahan Nasional (BPN).

Setelah mereda pasca-penerbitan sertifikat, konflik kembali bergulir saat Menteri BUMN Rini Soemarno meletakkan batu pertama revitalisasi Pabrik Gula Colomadu pada 4 April 2017.

Pemerintah berencana mengucurkan duit Rp 75 miliar untuk mengubah bangunan pabrik gula menjadi tempat pertunjukan. Pembangunan ini melibatkan konsorsium tujuh BUMN.

"Karena enggak ada izin, Sri Paduka (Mangkunegara IX, red) meminta sindikasi tujuh BUMN yang melakukan pembangunan di PG Colomadu dihentikan. Beliau masih keberatan dengan beralihnya kepemilikan aset tersebut. Seharusnya yang mempunyai aset diajak bicara," kata dia.

Juru bicara Tim Pengembalian Aset Mangkunegaran, Didik Wahyudiono mengatakan tim pernah menyurati Kementerian BUMN terkait peralihan kepemilikan aset tersebut yang ditandai dengan munculnya sertifikat aset atas nama PTPN IX. Namun, hingga kini belum ada respons.

"Karena tidak ada tindak lanjut dari pengiriman surat tersebut, kami menyurati Presiden Jokowi pada 12 Mei 2017. Ternyata surat ke Presiden direspons cepat, akhirnya tanggal 9 Juni 2017 lalu, kami diundang ke Kemensesneg," kata dia.

Dalam pertemuan tersebut, turut diundang Bupati Karanganyar, Dirut PTPN IX, Dirjen Penanganan Masalah Agraria Pemanfaatan Ruang dan Tanah BPN, Dirjen Pengendalian Pemanfaatan Ruang dan Penguasaan Tanah BPN, dan pihak lainnya.

"Hasil dari pertemuan itu, bupati akan memfasilitasi musyawarah karena ada perbedaan mencolok dengan pihak PTPN IX dalam hal legalitas sertifikat," ujar Didik.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Diacuhkan Guardiola, Nolito Ingin Tinggalkan City

Posted: 15 Jun 2017 09:00 PM PDT

Striker Manchester City akhirnya buka-bukaan terkait alasannya ingin hengkang. Ia merasa manajer Pep Guardiola tidak percaya pada kemampuannya.

Nolito baru bergabung dengan City musim lalu. Namun ia selalu menjadi pilihan terakhir di lini depan.

Tak heran striker asal Spanyol itu baru bermain dalam 30 laga dan menyumbang enam gol. Spekulasi kepergiannya pun semakin mencuat setelah City membeli Bernardo Silva.

"Sejak Desember hingga akhir musim saya hanya sedikit bermain. Guardiola sepertinya tidak percaya pada saya," kata Nolito seperti dilansir El Larguero.

"Mungkin situasinya akan jelas pada pramusim nanti. Saya ingin pulang ke Spanyol," ujarnya menambahkan.

Nolito juga berharap City tidak menghambatnya untuk pergi dengan memberikan harga yang mahal. "Namun saya akui sangat susah karena semuanya tergantung klub."

Tonton video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Miliki Suara Merdu, Remaja Ini Menangkan Dubai Quran Award

Posted: 15 Jun 2017 09:00 PM PDT

Mohammad Tariqul Islam, remaja berusia 13 tahun asal Bangladesh, memenangkan hadiah utama di Dubai International Holy Quran Award (DIHQA) pada Kamis (15/6/2017) kemarin.

Dilansir dari laman Gulfnews.com, Shaikh Ahmad Bin Mohammad Bin Rashid Al Maktoum menghormati Islam dan pemenang kompetisi tahunan lainnya dalam sebuah upacara yang berkilauan di Auditorium Cultural and Scientific Association Dubai di Al Mamzar.

Dalam upacara tersebut diberikan pula penghormatan terhadap Kepribadian Islami Tahun Ini, yang tahun ini diberikan kepada Raja Salman dari Arab Saudi. Shaikh Saleh Bin Abdul Aziz Al Shaikh, Menteri Urusan Islam Kerajaan Arab Saudi, menerima penghargaan tersebut atas nama Raja Salman.

Setelah menduduki puncak beberapa kompetisi nasional di Bangladesh, anak laki-laki Dhaka ini membenarkan lagunya sebagai favorit tahun ini, meninggalkan 89 kontestan lainnya.

Berpartisipasi dalam kompetisi internasional pertamanya, Islam tidak dapat mempercayai keberuntungannya memenangkan penghargaan tersebut.

"Saya tidak percaya ini telah terjadi. Saya tahu saya telah melakukannya dengan baik dengan rahmat Allah. Saya pikir saya akan termasuk di antara lima besar. Namun memenangkan hadiah utama sungguh luar biasa. Saya berterima kasih kepada orang tua dan guru saya karena telah membantu mencapai tonggak sejarah ini," kata putra satu-satunya imam yang berbasis di Dhaka yang selesai menghafal Alquran tahun lalu ini.

Saat mempelajari tradisi Nabi Muhammad, Islam menghafal seluruh Alquran hanya dalam waktu 12 bulan. "Saya ingin mempelajari Alquran lebih jauh dan mengejar gelar di Universitas Islam Madina. Seiring bertambahnya usia, saya ingin menyebarkan pesan perdamaian dan harmoni Alquran", tambahnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Perempuan Penyuka Sesama Jenis Dicalonkan Jadi PM Serbia

Posted: 15 Jun 2017 09:00 PM PDT

Presiden Serbia Aleksandar Vucic mencalonkan sosok kontroversial sebagai perdana menteri. Namanya Ana Brnabic, perempuan pertama yang dicalonkan sebagai pemimpin pemerintahan. 

Seperti dikutip dari BBC, Jumat (16/6/2017), bukan jenis kelamin yang jadi persoalan. Tahun lalu, saat masih menjabat sebagai Menteri Administrasi Publik dan Pemerintahan Otonomi Lokal, Brnabic pernah memicu kontroversi. Gara-garanya ia mengaku sebagai penyuka sesama jenis. 

Serbia adalah negara di Balkan yang cenderung konservatif. Pengakuan itu sontak mengagetkan warga. Bu Menteri pun jadi sorotan media internasional. 

Meski telah dicalonkan oleh presiden, Ana Brnabic harus mendapatkan persetujuan dari parlemen sebelum bisa jadi perdana menteri. Keputusan akan diambil pekan depan. 

Persetujuan oleh parlemen sejatinya hanyalah formalitas. Sebab, mayoritas wakil rakyat yang duduk di sana adalah pendukung Presiden Aleksandar Vucic. 

Beberapa tahun yang lalu, memiliki perdana menteri yang adalah penyuka sesama jenis sama sekali tak pernah terpikirkan oleh Serbia. 

Status perdana menteri di pemerintahan Serbia sesungguhnya sekadar simbolis, demikian dilaporkan wartawan BBC, Guy De Launey. Sebab, presidenlah yang jadi penentu. 

Tapi dalam kasus ini, simbolisme itu sarat beban yang berat.

Uni Eropa berharap, dengan terpilihnya Brnabic sebagai PM, menjadi bukti peningkatan toleransi di Serbia.  

Namun, tak semua pihak merasa senang. Terpilihnya Brnabic memicu pro dan kontra. Suara penolakan bahkan muncul dari partai minoritas yang masuk koalisi presiden. 

"Brnabic bukan perdana menteri saya," ujar Dragan Markovic Palma, dari Partai Unified Serbia.

Sejauh ini, Presiden Vucic belum berkomentar soal gender maupun preferensi seksual perdana menteri pilihannya. Ia hanya mengatakan, "Brnabic akan bekerja untuk membuat Serbia lebih baik."

Kaum gay atau homoseksual belum diterima secara terbuka di Serbia. Negara itu pernah melarang pawai Belgrade Gay Pride selama tiga tahun berturut-turut, dengan alasan keselamatan publik.

Alasannya, dalam parade sebelumnya yang digelar pada 2010, pengunjuk rasa sayap kanan menyerang partisipan acara tersebut. 

Kegiatan tersebut dihidupkan kembali pada 2014, dengan pengamanan sangat ketat. Polisi mengerahkan pasukan khusus dan mobil lapis baja.

Jika nantinya sah jadi perdana menteri, Ana Brnabic bukan satu-satunya pemimpin Eropa yang secara terbuka mengaku sebagai penyuka sesama jenis. 

Sebelumnya ada Leo Varadkar yang jadi Perdana Menteri Republik Irlandia. Juga Xavier Bettel, kepala pemerintahan Luxembourg. PM Bettel bahkan membawa pasangan di acara KTT NATO. 

Pasangan gaynya ikut berfoto bersama Melania Trump dan sejumlah ibu negara. Ia mendapat predikat First Gentlemant.

 

 

Saksikan juga video berikut ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Line Perkenalkan Fitur Mirip Snapchat

Posted: 15 Jun 2017 09:00 PM PDT

Aplikasi percakapan Line berambisi menciptakan komunikasi yang semakin mudah diakses dan menyenangkan. Oleh karena itu, Line Corporation melakukan sejumlah inovasi pada aplikasi layanan pesan singkatnya itu.

Senior Manager Line Planning, Ayumi Inagaki, mengatakan fitur-fitur baru ini sesuai dengan satu dari tiga visi Line, yakni videolized.

Menurut dia, penambahan fitur ini tetaplah mengedepankan bisnis utama mereka, komunikasi.

"Arah kami tak berubah, yakni membuat komunikasi yang nyaman, mudah diakses, dan menyenangkan," ujar Inagaki di Line Conference 2017, di Shibuya, Tokyo, Kamis (15/6/2017).

Penggunaan kamera di dalam aplikasi akan lebih baik dari sebelumnya. Liputan6.com/ Rita Ayuningtyas

Salah satu fitur baru itu adalah Timeline Stories. "Pengguna bisa berbagi video dan live streaming di timeline mereka, membuat komunikasi makin mudah," lanjut dia.

Pembaruan juga dilakukan pada kamera bawaan Line Talk dengan menambahkan fungsi editing, seperti efek filter, mengubah ukuran file dan timer. Pengguna Line juga bakal bisa bermain gim ketika tengah bercakap, sekaligus mengajak temannya bermain bersama.

Ada pula Chat Live, di mana pengguna bisa melakukan streaming video secara live. "Satu orang bisa broadcast ke banyak teman," kata Inagaki.

Nanti pengguna bisa main gim bersama di aplikasi Line. Liputan6.com/ Rita Ayuningtyas

Line juga akan menambahkan fitur slideshow. Nantinya, pengguna Line Talk bisa membuat slideshow berisi foto, video, dengan iringan musik ketika sedang bercakap.

Selain itu, ada fitur App Planning Event. Fitur ini dibuat untuk merencanakan kegiatan dengan teman, pesta ulang tahun. Ini bisa dilakukan tanpa harus membuat grup Line.

Sayang, belum diketahui kapan fitur-fitur tersebut akan diluncurkan pada 2017. Begitu pula di negara mana saja fitur itu dikenalkan.

(Rita Ayuningtyas/Ysl)

Tonton video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Begini Cara Bastian Steel Merayu Chelsea Islan

Posted: 15 Jun 2017 09:00 PM PDT

Kedekatan Chelsea Islan dan Bastian Steel saat ini tengah menjadi sorotan khalayak ramai. Meski belum mengakui secara langsung, sudah banyak bukti yang memperkuat dugaan bahwa keduanya berpacaran.

 Chelsea Islan dan Bastian Steel

Dalam hal ini, Bastian yang paling banyak mengunggah foto kebersamaannya dengan Chelsea Islan. Mantan personel Coboy Junior itu bahkan tak segan mengekspresikan kebahagiaannya ketika bersama Chelsea.

Bak sejoli yang tengah dimabuk asmara, Bastian Steel sesekali melemparkan kalimat rayuan untuk Chelsea. Seperti yang dilakukannya beberapa waktu lalu.

Bastian Steel mengunggah fotonya bersama Chelsea Islan di dalam kokpit pesawat. Terlihat bintang film Dibalik 98 itu yang memegang kamera, sementara Bastian berpose seolah tengah mengemudikan pesawat.

"Fly me to the star (bawa aku terbang ke bintang)," tulis Bastian di keterangan foto.

 Chelsea Islan dan Bastian Steel

Belum lama ini, Bastian juga mengunggah foto selfie-nya bersama Chelsea Islan. Foto yang diedit dengan menggunakan efek hitam putih itu begitu jelas memperlihatkan kedekatan mereka.

"Midnight memories in monochrome (memori tengah malam dalam monokrom)," tulis Bastian di kolom keterangan.

Bila diperhatikan dengan saksama, di beberapa unggahannya yang menampilkan Chelsea Islan, Bastian membubuhkan tagar angka #17. Mungkinkah itu adalah tanggal jadian mereka?

 Chelsea Islan dan Bastian Steel [foto: Instagram/bastiansteel]

Sayangnya, hingga saat ini baik Chelsea Islan maupun Bastian Steel belum juga buka suara terkait kabar ini. Sementara itu, banyak penggemar yang patah hati mendengar kabar kedekatan Chelsea dengan Bastian.

 

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dalat, di Kota Ini Ide Kemerdekaan RI Pertama Kali Muncul

Posted: 15 Jun 2017 09:00 PM PDT

Dalat merupakan kota kecil yang terletak di dataran tinggi Provinsi Lam Dong Vietnam. Kota ini memiliki peranan dalam sejarah berdirinya negara Indonesia. Di kota inilah rencana kemerdekaan Indonesia pertama kali dibicarakan. Tercatat pada tanggal 9 Agustus 1945, Marsekal Terauchi, panglima besar tentara Jepang di Asia Tenggara memanggil Sukarno dan Mohammad Hatta yang merupakan pimpinan PPKI (Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia) ke markasnya di Dalat untuk membahas rencana kemerdekaan Indonesia.

Di kalangan masyarakat Vietnam, Dalat dikenal sebagai tujuan populer bagi para pengantin baru untuk berbulan madu. Tak heran karena Dalat memiliki iklim sejuk dengan pemandangan khas dataran tinggi, ditambah lagi pemandangan yang ditawarkan kota ini benar-benar cantik. Uniknya, arsitektur bangunan dan rumah di Dalat sangat khas Prancis. Banyak bangunan dan rumah di kota ini memang telah didirikan sejak era kolonialisme Prancis di Vietnam pada tahun 1890-an. Pada saat itu, Dalat ternyata sudah dijadikan sebagai kota peristirahatan bagi warga Prancis di Vietnam. Kota ini bisa diibaratkan wilayah Puncak bagi masyarakat Jakarta.

Di pusat Kota Dalat terdapat danau Xuan Huong yang membentang luas sehingga membentuk lanskap kota. Dengan latar gunung di kejauhan dan taman-taman penuh bunga di sekelilingnya, danau ini menjadi daya tarik pertama di Kota Dalat. Di salah satu sisi danau Xuan Huong, berdiri sebuah bangunan modern dengan arsitektur unik bernama Big C yaitu pusat perbelanjaan yang berisi restoran dan toko cenderamata. Big C sendiri dianggap sebagai ikon Dalat. Setiap harinya pelataran Big C yang luas selalu dipenuhi oleh warga untuk sekedar bercengkerama atau berolahraga, juga dibanjiri turis yang ingin menikmati danau Xuon Huong.



Tak jauh dari danau tersebut, terdapat taman bunga terbesar di kota Dalat. Di taman ini, Anda bisa menikmati hamparan bunga aneka warna mulai dari bunga mawar, krisan, hydrangea, dan banyak bunga-bunga warna-warni lainnya. Taman ini benar-benar memanjakan mata Anda. Indahnya bunga-bunga juga bisa Anda saksikan di sepanjang jalan di kota kecil ini. Trotoar jalannya dihiasi bunga-bunga yang terawat membuat Anda betah menyusuri dan menikmati tiap jengkalnya. Tak salah jika Dalat dijuluki sebagai kota bunga.



Selain Danau Xuon Huong, Big C, dan taman bunga, Dalat juga banyak memiliki destinasi wisata yang tak boleh dilewatkan seperti Valley of Love, Cao Dai Summer Palace, Crazy House, Kuil Truc Lam, dan lain sebagainya. Anda pun bisa mengunjungi kebun buah stroberi dan melakukan wisata petik stroberi.

Sebagai kota tujuan wisata, Dalat bisa dibilang memiliki semuanya, pemandangan alam yang indah, iklim sejuk, lingkungan penuh bunga, arsitektur bangunan khas, dan tempat-tempat wisata menarik. Suasana Dalat memang mampu membangkitkan nuansa romantisme sehingga sangat cocok dijadikan tempat bagi para pengantin baru berbulan madu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pasangan Ini Traveling ke 15 Negara untuk Foto Prewedding

Posted: 15 Jun 2017 09:00 PM PDT

Banyak pasangan melakukan hal-hal romantis saat jatuh cinta. Namun, apa yang dilakukan oleh seorang pria Tiongkok pada kekasihnya ini membuat banyak orang mengaguminya.

Laki-laki yang bernama Keow ini melakukan hal-hal "gila" yang romantis bersama pasangannya. Untuk membuat foto prewedding, ia melakukan traveling ke 15 negara.

Bagaimana jika kamu yang jadi kekasihnya?

Kekasih Keow adalah seorang gadis dari Polandia. Pria berusia 29 tahun ini adalah fotografer dan dia ingin mengabadikan momen paling romantisnya bersama kekasihnya, Martha.

Foto:worldofbuzz

Negara-negara yang pernah dikunjungi pasangan ini di antaranya Jepang, Malaysia, Indonesia, Vietnam, Polandia, Jerman, Denmark, Swedia, Italia, Monako, Swiss, Prancis, Norwegia, Austria dan Republik Ceko.

Kepada media, Keow yang warga Malaysia mengatakan, dia selalu mencari ide unik untuk mengabadikan momen sakral pernikahannya sendiri. Alasannya, ia kurang menyukai ide fotografer lain yang dianggapnya kurang unik.

"Sebagai fotografer, saya merasa agak terganggu jika orang lain yang memotret saya. Jadi saya memutuskan untuk melakukannya sendiri. Selain itu bisa lebih hemat beberapa biaya tambahan jika harus mempekerjakan seorang fotografer ke banyak negara itu, " katanya.

Keow mengungkapkan memotret sendiri jauh lebih sulit dibandingkan dengan yang terlihat. Selain perjalanan yang melelahkan, pasangan itu harus mempersiapkan sendiri segala hal untuk membuat foto yang sempurna. Mereka harus membawa mantel, gaun pengantin dan segala keperluan untuk membuat fotonya sempurna.

Foto:worldofbuzz

Ia menceritakan, dalam salah satu foto prewedding yang dilakukan di Kjrenbolten, Norwegia, ia memerlukan waktu minimal empat jam dan ketika di Trolltunga ia harus mendaki gunung bersalju dan menghabiskan waktu 12 jam.

Pasangan ini pertama kali bertemu di Jepang. Sebelumnya mereka hanya berpacaran jarak jauh selama setahun. Setelah menyelesaikan studinya di Tokyo, Martha sekarang pindah ke Malaysia untuk selamanya.

Keduanya menikah pada bulan Februari. Kisah cinta yang berakhir membahagiakan. 

*Tonton video menarik ini:

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mahasiswa UGM Ciptakan Pembersih Sikat Gigi Antibakteri

Posted: 15 Jun 2017 09:00 PM PDT

Mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) menciptakan pembersih sikat gigi antibakteri.

Tim PKM-K UGM 2017 tersebut terdiri dari Angelia Rosalina (Fakultas Kedokteran Gigi), Cindy Rozza (Fakultas Kedokteran Gigi), Aan Listanto (Fakultas Teknik), Maharani Rizki (Fakultas Teknik), dan Rizqi Dinni (Fakultas Farmasi).

Menurut Manajer Produksi, Rizqi Dinni, pembersih sikat gigi ini memiliki bahan aktif dari Natrium hipoklorit yang sudah teruji bisa membersihkan mikroorganisme pengganggu yang dapat memberikan efek negatif terhadap kesehatan gigi dan gusi.

"Selain itu ada alkohol dan perasa buah yang dapat menyegarkan sikat gigimu kembali," katanya melalui surat elektronik, Kamis (15/6/2017).

Rizqi menuturkan, pembersih sikat gigi yang dinamai T-tizer (Toothbrush Sanitizer) ini merupakan inovasi baru dan pertama di Indonesia.

Menurut hasil penelitian American Assosiation of Endodontists, natrium hipoklorit dalam konsentrasi tertentu dapat berfungsi sebagai bakterisidal yang artinya dapat membunuh sejumlah bakteri yang terdapat pada sikat gigi yang kotor.

Dalam sebuah penelitian, dapat dilihat hasil perbandingan antara chlorhexidine dan natrium hipoklorit dalam efektivitasnya membunuh bakteri . Selain aman, harga pembersih sikat gigi ini juga terjangkau untuk masyarakat.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Gol Terbaik Zlatan Ibrahimovic Musim Ini

Posted: 15 Jun 2017 08:58 PM PDT

Zlatan Ibrahimovic mungkin saja sudah memainkan laga terakhirnya untuk Manchester United usai mengalami cedera serius pada lututnya, namun begitu pemain berusia 35 tahun ini sukses tinggalkan catatan gol indah dan penting untuk the Red Devils bahkan kemudian menjadi pencetak gol terbanyak klub pada musim 2016/17.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

KPPU Sumatera Utara Telah Tangani 358 Perkara

Posted: 15 Jun 2017 08:57 PM PDT

Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) Wilayah Provinsi Sumatera Utara menempati peringkat kedua dalam penanganan kasus persaingan usaha. Peringkat pertama diduduki oleh wilayah Jakarta dan sekitarnya atau Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek).

Kepala Kantor Perwakilan Daerah KPPU Medan Abdul Hakim Pasaribu mengatakan, KPPU wilayah tersebut telah menangani 348 perkara dengan komposisi 245 perkara tender, 55 perkara non-tender, dan delapan perkara merger.

Untuk cakupan perkara di Sumatera Utara sendiri sejauh ini memiliki sebaran 31 perkara, sedangkan Jabodetabek mencapai 41 perkara. "Perkara yang ditangani tidak jauh berbeda dengan di wilayah kita jika dilihat secara nasional," kata Hakim di Medan, Kamis (15/6/2017).

Untuk di Sumatera Utara yang paling mencolok adalah kasus persekongkolan pengadaan barang dan jasa. Kasus ini mengenai tender bersumber dari APBN dan APBD kabupaten atau kota.

"Saat ini kami sedang fokus dengan sektor pangan dan logistik, karena Sumatera Utara termasuk biaya logistik paling mahal. Hal ini membuat daya saing industri di Sumut menurun," ujarnya.

Selanjutnya dalam periode 2017, perkara yang paling tinggi adalah soal pangan dan logistik. KPPU Medan telah melakukan pemeriksaan monopoli gas oleh Perusahaan Gas Negara (PGN). "Soal Angkasa Pura juga masih berjalan, di mana penimbunan kepabeanan juga berpengaruh pada biaya logistik," ucap Hakim.

Hingga 2017, KPPU sudah menerima 2.537 laporan masyarakat terkait dugaan pelanggaran UU Nomor 5 Tahun 1999. Sebanyak 1.278 di antaranya terkait tender. Hingga Mei 2017, jumlah piutang denda telah mencapai Rp 579 miliar dan telah dieksekusi sebesar Rp 302,8 miliar.

"Dana yang sudah dieksekusi itu diserahkan sebagai Penerimaan Negara Bukan Pajak," Hakim memungkasi.

Tonton Video Menarik Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lulung Akan Jenguk Ahok di Mako Brimob

Posted: 15 Jun 2017 08:50 PM PDT

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Abraham Lunggana (Lulung) berencana menjenguk Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok di Rutan Mako Brimob Kelapa Dua, Depok.

"Belum, belum (jenguk). Mungkin sebentar lagi," kata Lulung di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis, 15 Juni 2017.

Politikus PPP itu menyebut, kunjungan itu akan dilakukan bersama-sama dengan anggota DPRD DKI Jakarta lainnya.

Lulung mengaku terus mendoakan Ahok. Meski belum sempat bertemu secara langsung, Lulung berdoa agar mantan Gubernur DKI Jakarta itu selalu sehat dan tabah menjalani cobaan.

"Enggak dijenguk pun kita mendoakan kok, supaya Pak Ahok sehat, supaya lebih kuat menjalani cobaan ini. Dan keluarganya yang ditinggalkan di rumah supaya lebih kuat dan sabar juga ya," pungkas Lulung.

Lulung dan Ahok memiliki hubungan yang buruk terutama dalam hal politik. Keduanya sering terlibat silang pendapat soal berbagai hal.

Memasuki Pilkada DKI Jakarta, Lulung dengan lugas mendukung pasangan Agus-Sylvi. Putaran kedua, saat PPP mengalihkan dukungan ke Ahok, Lulung melawan. Dia malah mendukung Anies-Sandi.

Akhirnya konflik internal antara Lulung dan PPP tak terhindarkan. Ketua Umum PPP Djan Faridz malah mengeluarkan sanksi berupa pemecatan Lulung lantaran tak mau mendukung Ahok.

Saksikan video menarik di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Wonderkid Dortmund Goda MU

Posted: 15 Jun 2017 08:45 PM PDT

Penyerang muda Borussia Dortmund Ousmane Dembele memanaskan isu kepindahannya ke Manchester United (MU). Dembele memberi sinyal siap pindah ke Old Trafford lewat media sosial.

Dembele termasuk salah satu penyerang yang kabarnya akan dibeli MU musim panas ini. Dembele disiapkan untuk menjadi pengganti bagi Zlatan Ibrahimovic dan Wayne Rooney. 

 

 

 

MU makin kepincut dengan Dembele setelah melihat penampilan apik pemuda 20 tahun itu ketika Prancis menang 3-2 atas Inggris di laga internasional.

Di tengah kabar ketertarikan MU, Dembele malah menggoda Setan Merah. Melalui Twitter, Dembele memberi kode siap pindah ke Old Trafford. Dembele menyukai langkah MU merekrut Victor Lndelof dari Benfica.

Eks pemain Lille ini ketahuan memberikan like pada kicauan akun resmi Liga Champions yang menyampaikan kabar MU berhasil merekrut Lindelof dengan kontrak empat tahun.

Dembele termasuk salah satu pemain yang bersinar di Bundesliga 2016/2017. Dembele mampu mengoleksi 10 gol dan 21 assists di seluruh ajang yang diikuti Dortmund

Untuk mendapatkan Dembele, MU harus bersaing dengan Barcelona yang juga sangat berminat.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

RI Bisa Jadi Negara Industri Maju Seperti Jerman

Posted: 15 Jun 2017 08:44 PM PDT

Komite Ekonomi dan Industri Nasional (KEIN) optimistis peta jalan atau roadmap reindustrialisasi mampu membangkitkan kembali industri nasional. Pedoman ini diharapkan dapat menjadikan Indonesia setara dengan Jerman.

Wakil Ketua KEIN Arif Budimanta mengungkapkan, KEIN memfokuskan pengembangan empat sektor industri prioritas di peta jalan reindustrialisasi, yakni industri pertanian, industri maritim, industri pariwisata, dan industri kreatif.

"Kita melihat empat industri ini dalam satu kluster yang terintegrasi, jadi hulu sampai hilirnya jadi satu," katanya saat berbincang dengan Liputan6.com di kantor KEIN, Jakarta, Jumat (16/6/2017).

Ada lima pilar strategis kebijakan industrialisasi, yakni pengembangan sumber daya manusia (SDM), pengembangan teknologi dan daya saing, pengembangan wirausaha, pengembangan iklim usaha, dan pengembangan infrastruktur.

Roadmap reindustrialisasi ini melengkapi dan mempertajam Rencana Induk Pembangunan Industri Nasional (RIPIN) dari Kementerian Perindustrian. Ada tiga tahapan industrialisasi, yakni tahap fokus kembali (2017-2025), tahap ekspansi (2026-2035), dan tahap akselerasi (2036-2045).

"Apabila ini bisa berjalan dengan baik, maka kontribusi industri ini terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) bisa mencapai 32 persen di 2045," ucap Mantan Anggota DPR itu.

Melalui roadmap tersebut, Arif optimistis, Indonesia bisa menjadi negara industri yang maju, seperti Jerman pada 2045. Hal ini sesuai dengan visi industrialisasi Indonesia di 2045, yakni menjadikan Indonesia sebagai salah satu negara industri maju dunia yang berdaya saing tinggi.

"Kita harapkan bisa seperti Jerman," ujarnya.

Menurut Arif, Jerman saat ini menjadi negara industri maju karena mampu mengawinkan teknologi tinggi dengan kebutuhan dasar rakyat. Sehingga kebutuhan dalam negeri tidak mengandalkan impor.

"Kenapa ukuran kita Jerman? Karena Jerman itu sumber daya manusia yang baik, industri manufaktur jalan, ekspornya positif, dan industri UMKM-nya kuat. Paling penting mereka basis sumber daya, jadi 90 persen kebutuhan dalam negeri untuk pangan dipenuhi Jerman sendiri," jelasnya.

Ada 17 kebijakan akselerasi empat sektor industri prioritas itu, yakni kebijakan budaya industri, mutu SDM dengan pendidikan vokasi, ketenagakerjaan hubungan industri, riset dan teknologi, ICT dan digital, perdagangan, kewirausahaan, perizinan investasi, pemasaran, fiskal dan moneter.

Kebijakan lainnya, pembiayaan dan asuransi penjaminan, kelembagaan usaha, produk unggulan, kebijakan lahan dan air, kebijakan energi, transportasi, serta bahan penolong dan bahan modal.

Semua ini harus dilakukan untuk mewujudkan misi industrialisasi Indonesia pada 2045, yaitu, pertama, meningkatkan taraf hidup rakyat yang cukup pangan, sandang, papan, dan SDM yang sehat, cerdas, kreatif, dan memiliki integritas dan karakter mulia sebagai insan Indonesia.

Kedua, melakukan transformasi struktural ekonomi dari pertumbuhan berbasis komoditas primer menjadi nilai tambah produksi yang memiliki daya saing global.

Ketiga, mengembangkan struktur industri yang kokoh, inklusif, dimulai dari pinggiran desa dengan memberi perhatian ke penduduk berpendidikan dan berketrampilan rendah serta mendayagunakan bahan baku lokal.

Terakhir, memperkuat sinergitas peran dunia usaha nasional, seperti Badan Usaha Milik Negara (BUMN), koperasi, dan swasta dengan semangat gotong royong yang saling mendukung serta menguntungkan.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Diakuisisi Blibli, Bos Djarum Jadi CEO Tiket.com

Posted: 15 Jun 2017 08:43 PM PDT

Layanan pemesanan tiket online, Tiket.com, telah resmi berada di bawah naungan perusahaan e-Commerce Blibli.com setelah proses akuisisinya rampung pada bulan ini.

Tidak ada perombakan jajaran eksekutif besar-besaran dengan adanya akuisisi ini. Hanya posisi Chief Executive Officer (CEO) yang berubah.

George Hendrata dari grup bisnis Djarum dipercaya untuk menduduki posisi CEO Tiket.com. Sebelumnya, posisi itu ditempati oleh Wenas Agusetiawan.

Blibli selama ini didukung oleh grup Djarum melalui GDP Venture. Perusahaan e-Commerce ini mulai beroperasi sejak 2011. Seiring perkembangannya, Blibli.com telah memiliki 15 kategori produk. Blibli sendiri mulai masuk ke bisnis travel online dengan menjual tiket kereta api.

Ketertarikan Blibli pada bisnis travel online ini mengantarkan mereka mengakuisisi Tiket.com sepenuhnya. Tiket.com merupakan salah satu Online Travel Agent (OTA) yang melayani pemesanan tiket kereta api, pesawat, sewa mobil hingga tiket konser. Saat ini Tiket.com bekerja sama dengan lebih dari 35 maskapai penerbangan, serta ribuan hotel domestik dan internasional.

George optimistis akuisisi 100 persen terhadap Tiket.com akan semakin memperkuat kedua perusahaan di bisnis OTA. Blibli pun akan memberikan dukungan penuh untuk Tiket.com, dari sisi share inventory, program penjualan, promosi termasuk penetrasi ke media sosial, serta memperkuat tim atau sumber daya manusia.

"Akuisisi 100 persen ini akan membuat sinergi jauh lebih baik. Tidak hanya Blibli, Tiket.com melihat akuisisi ini sebagai hal yang sangat baik," tutur George.

Berbekal pengalamannya di sejumlah perusahaan dan kerja sama tim, George yakin bisa membuat Tiket.com semakin berkembang. Selain Tiket.com, George saat ini menjabat sebagai Chairman BMJ, yaitu sebuah perusahaan specialty kertas ketiga terbesar di dunia. Ia sekaligus merupakan Direktur Pengembangan/ Diversifikasi Bisnis Djarum.

George memulai kariernya di divisi paging Motorola di Florida, Amerika Serikat (AS), kemudian divisi telepon seluler di Chicago. Pria lulusan Columbia University dan Harvard Business School ini adalah Presiden Harvard Alumni School Club Indonesia.

(Din/Isk)

Tonton Video Menarik Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Berpuasa Saat Mudik, Lakukan Ini Saat Kantuk Menyerang

Posted: 15 Jun 2017 08:40 PM PDT

Mudik Lebaran dengan mengendarai kendaraan seharusnya tidak menjadi penghalang untuk menjalankan ibadah puasa. Nah, jika memilih melakukan perjalanan pagi atau siang hari, maka berpotensi diserang rasa kantuk yang sangat besar.

Pasalnya, saat malam hari waktu istirahat berkurang karena bangun lebih cepat untuk santap sahur. Secara biologis, tubuh manusia mengikuti ritme sirkadian, yaitu proses fisiologis yang mengatur aktivitas bangun dan tidur. Ketika Anda tidak terbiasa bangun malam, saat berpuasa tubuh akan mengirim sinyal untuk tidur di siang hari.

Diserang rasa kantuk saat berkendara sangatlah berbahaya. Lengah sedikit saja bisa berakibat fatal. Tidak hanya bagi diri sendiri tapi juga pengguna jalan lainnya.

Berikut cara mengatasi kantuk saat berkendara dari berbagai sumber:

Bernyanyi
Ketika rasa kantuk menyerang, cara yang cukup ampuh untuk digunakan adalah bernyanyi. Anda bebas memilih lagu sesuai selera, misalkan lagu rock atau metal, agar adrenalin kembali terpacu dan rasa kantuk hilang.

Bermanuver
Bermanuver ketika rasa kantuk menyerang adalah ketika menggunakan sepeda motor bukan mobil. Dalam hal ini, manuver hanya perlu dilakukan dengan cara melaju secara zig-zag dalam kondisi lalu lintas yang memungkinkan.

Sembari melaju zig-zag, Anda juga sekaligus dapat memainkan bukaan gas untuk menghasilkan kecepatan yang bervariasi. Efeknya, hormon adrenalin pun terdongkrak, sehingga rasa ngantuk pun hilang.

Sekali lagi lakukan aksi ini hanya saat kondisi jalanan sedang lengang dan tetap berhati-hati. Selain itu, jangan melakukan aksi zig-zag secara ugal-ugalan.

Berhenti
Jika memang rasa ngantuk yang menyerang sudah teramat parah, maka upaya terakhir yang dilakukan adalah menepi. Akan sangat berbahaya jika Anda memaksakan diri untuk terus berkendara dengan tingkat konsentrasi yang menurun karena berpotensi menimbulkan kecelakaan.

Ketika beristirahat dan melelapkan mata, selama 10 sampai 30 menit akan cukup menyegarkan mata dan pikiran kita kembali. Sehingga, saat bangun dan kembali beraktivitas termasuk berkendara, bisa kembali fokus.

 

Simak video menarik di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pahala Puasa Afgan Bertambah dengan Cara Ini

Posted: 15 Jun 2017 08:40 PM PDT

Afgan menjadikan Ramadan sebagai momen mendulang pahala berlipat ganda. Selain fokus beribadah dan menomerduakan urusan panggung, Afgan juga menambah pundi-pundi pahalanya dengan rutin membangunkan keluarganya sahur selama sebulan penuh.

"Saya di rumah bertugas membangunkan semua orang untuk sahur," ucap Afgan saat ditemui di kawasan SCBD, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Di rumah, pelantun lagu "Katakan Tidak" terbiasa terlelap menjelang fajar. Banyak hal yang ia lakukan saat terjaga di waktu malam menjelang pagi. Kebiasaan itulah yang dimanfaatkan Afgan untuk menambah pundi pahala selama Ramadan.

"Karena saya tidurnya setelah sahur, tidurnya pagi. Jadi tugasnya bangunin yang sahur di rumah," Afgan melanjutkan.

Menurut Afgan, membangunkan keluarganya sahur menjadi salah satu aktivitas yang menyenangkan. Sebab, ia bisa melakukan berbagai cara untuk membuat mereka terjaga dari tidur.

"Seru banget, apalagi karena dapat pahala. Makin semangat bangun orang rumah sahur," ucap Afgan.

 

Simak video menarik di bawah ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Djarot Ajak Warga Bermalam Takbiran di Balai Kota

Posted: 15 Jun 2017 08:39 PM PDT

Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengatakan Pemprov DKI akan mengadakan festival beduk tahun ini. Festival itu sengaja digelar agar masyarakat tidak takbir keliling.

Djarot mengaku telah berkoordinasi dengan Kapolda Metro Jaya dan Pangdam Jaya untuk mengawal festival 16-24 Juni itu.

"Kita koordinasi termasuk antisipasi malam takbiran saya sudah laporkan ke Pangdam dan Kapolda bahwa malam takbiran kita bikin Festival Beduk Lebaran di Balai Kota dan malam takbir tanggal 24 Juni malam Minggu," kata Djarot di TMP Kalibata, Jumat (16/6/2017).

Djarot mempersilakan warga Jakarta ikut bermalam takbiran bersama dirinya di Balai Kota dan menyaksikan final festival beduk di sana.

"Bagi warga masyarakat yang akan ikut takbiran di Balai Kota kami persilakan, kita akan bikin festival beduk ada 44 beduk tambah 6 berarti ada 50 beduk di Balai Kota," ucap Djarot.

Saksikan video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Iklan Balon Udara di Turnamen Golf US Open Meledak, Pilot Terluka

Posted: 15 Jun 2017 08:35 PM PDT

Para peserta turnamen golf US Open di Winsconsin dibuat terkejut. Pasalnya sebuah iklan balon udara di atas langit tempat acara itu diselenggarakan, meledak, jatuh dan terbakar.

Beberapa saksi mata menyaksikan pilot sempat menyelamatkan diri dengan kursi lontar dan parasutnya.

Menurut Washington County Sheriff's Office, pilot menderita luka bakar. Tak ada orang lain di pesawat pengangkut balon iklan itu.

Dikutip dari News.com.au, pada Jumat (16/6/2017), bos pemilik operator iklan balon udara AirSign, Patrick Walsh memuji kepala kru yang bertugas di darat memantau jalannya iklan mereka di udara, Matt Schmidt.

Ia dianggap ikut andil menyelamatkan nyawa sang pilot, Trevor Thompson.

Schmidt kepada ESPN.com mengatakan, ia adalah orang pertama yang tiba di tempat jatuhnya iklan itu. Ia berhasil menarik Thompson menjauh dari puing yang terbakar sebelum tabung gas propane meledak.

"Saya mendengar dia berteriak minta tolong setiba saya di lokasi," kata Schmidt.

"Ia berhasil keluar dari gondola dan berada tiga meter dari balon udara itu mencoba merangkak keluar," lanjutnya.

"Saya bertanya dia bisa bergerak atau tidak dan ia menjawab tak bisa bangun dan berjalan. Saya menyeret dia sejauh mungkin dan secepat mungkin," ujar Schmidt lagi.

"Saya berada 15 meter jauhnya dari tank gas yang meledak, lalu saya tarik dia lagi sejauh 18 meter jauhnya sebelum tank kedua meledak," beber Schmidt menceritakan peristiwa horor itu.

Berikut rekaman detik-detik jatuhnya iklan balon udara:

Insiden tersebut terjadi di dekat kota Erin, tempat turnamen golf digelar. Kantor sheriff mengatakan, balon udara tersebut mungkin mengalami masalah mekanis sebelum kecelakaan terjadi.

Balon udara itu jatuh di lapangan terbuka sekitar 1 km dari lapangan golf Erin Hills sekitar pukul 11.15 waktu setempat, demikian menurut sebuah pernyataan dari Asosiasi Golf AS atau USGA.

"Pikiran dan doa kami bersama pilot saat ini," kata pernyataan USGA tersebut.

Beberapa saksi melaporkan di media sosial bahwa balon udara itu terbakar sebelum menghantam tanah. Asap tampak terlihat di antara pepohonan setelah kecelakaan itu terjadi.

Dewan Keselamatan Transportasi Nasional mengatakan akan menyelidiki insiden tersebut. Menurut kantor sheriff, balon udara telah diterbangkan selama beberapa jam sebelum kejadian dan secara legal beroperasi di tempat yang tepat.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Media Campus Gathering-14 Kenalkan Komunitas CampusCj6 NewsRoom

Posted: 15 Jun 2017 08:32 PM PDT

Selalu ada hal baru dalam kegiatan Media Campus Gathering yang diadakan oleh Liputan6.com. Baik itu sosok inspiratif yang selalu berbeda di setiap acara INSPIRATO, maupun peserta yang datang dari berbagai kampus di Jabodetabek, bahkan luar Jabodetabek.

Hal berbeda tampak pada Media Campus Gathering yang ke-14 yang diadakan Selasa kemarin. Kali ini media campus gathering memperkenalkan Komunitas Campus CJ6 Newsroom sebagai wadah kreatif bagi mahasiswa yang aktif dalam setiap kegiatan Liputan6.com.

Dua perwakilan pengurus dari kampus berbeda, Mizi dan Kezia, berkesempatan menjelaskan sedikit pengalaman mereka. Mengenai kegiatan apa saja yang bisa dilakukan serta bagaimana serunya menjadi bagian dari CampusCj6.

Simak kelanjutan artikelnya: Media Campus Gathering-14 Kenalkan Komunitas CampusCj6 NewsRoom , di Forum Liputan6 yang ditulis Muhammad Tarmizi menggunakan akun @MtarmiziM dengan mengeklik tautan ini.


**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Aman dan Efektif, Berikut 5 Fakta tentang Vaksin

Posted: 15 Jun 2017 08:30 PM PDT

Salah satu cara meningkatkan imunitas tubuh serta terhindar dari penyakit mematikan dan ganas adalah dengan pemberian vaksin. Tak perlu galau atau khawatir tentang keamanan vaksin karena terbukti secara ilmiah.

Berikut lima fakta yang perlu Anda ketahui tentang vaksin seperti disampaikan dokter Sekretaris Utama Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), Piprim Yanuarso beberapa waktu lalu di Kementerian Kesehatan Jakarta dalam rangkaian agenda Pekan Imunisasi Dunia ditulis Kamis (15/6/2017).

1. Vaksin aman dan efektif

Orangtua tak perlu ragu mengantarkan sang buah hati untuk mendapatkan vaksin. "Tidak perlu ragu tentang keamanan dan efektivitas vaksin karena sudah melalui uji klinik. Ini lebih aman dari obat," katanya.

2. Vaksin mencegah penyakit mematikan

Pemberian vaksin pada anak mencegah kesakitan, kecacatan, dan kematian akibat penyakit yang sebenarnya dapat dicegah dengan imunisasi. Misalnya, polio, campak, tetanus, batuk rejan, pneumonia, dan meningitis.

3. Vaksin bikin tubuh kebal

"Vaksin menyediakan kekebalan yang lebih bagus dari kekebalan alami sesudah terinfeksi," kata Piprim.

Lebih lanjut, Piprim mengungkapkan ketika seseorang terinfeksi campak atau cacar air misalnya, tubuhnya memang akan kebal. "Namun kalau kenanya polio bagaimana? Walaupun menjadi kebal tapi harus lumpuh dulu. Masa lumpuh dulu baru kebal. Karena bisa kehilangan fungsi sangat penting," katanya.

4. Vaksin kombinasi itu aman

Sudah terbukti vaksin kombinasi itu aman. Malah pemberian vaksin kombinasi mengurangi anak yang drop out (tidak mendapatkan vaksinasi lanjutan).

5. Bahaya setop vaksinasi

Bahaya bakal datang bila banyak orangtua antivaksin pada anaknya. Aneka penyakit ganas dan berbahaya bisa kembali mewabah bila banyak anak tidak mendapat vaksin

"Bila ada 40 persen orang galau (untuk memvaksin anaknya), maka penyakit itu datang lagi, bangkit lagi dari kubur," kata Piprim.

 

Saksikan Juga Video Menarik Berikut Ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Puluhan Ribu Kendaraan Mudik Diprediksi Sesaki Tol Brexit

Posted: 15 Jun 2017 08:30 PM PDT

Pembangunan jalan tol fungsional Brebes Timur–Batang, Jawa Tengah, sepanjang 106 kilometer diprediksi berpengaruh dengan jumlah kendaraan yang melintas ke Tol Pejagan-Brebes saat arus mudik nanti.

Kepala Cabang Pengelola Tol Pejagan-Brebes-Pemalang, Zulmarlian Iskandar memperkirakan akan ada peningkatan jumlah kendaraan sebesar 25 persen dibandingkan musim mudik tahun 2016 lalu.

"Ya diperkirakan ada peningkatan mencapai 25 persen," ucap Zulmarlian, Kamis, 15 Juni 2017.

Dia menambahkan, tahun 2016 lalu jumlah kendaraan yang melintasi exit Tol Brebes Timur atau Brexit mencapai 27 ribu per hari. Sedangkan pada 2017 ini diprediksi meningkat hingga 45 ribu kendaraan per hari.

"Jadi dari jumlah itu, sekitar 30 ribu kendaraan akan melewati jalan tol fungsional Brebes-Batang per hari saat arus mudik Lebaran nanti," ucap dia.

Untuk itu, saat ini pihaknya sudah menyiapkan 10 gardu tiket di pintu keluar menuju Tol Brebes-Batang. Gardu tiket itu digunakan untuk melayani pembayaran bagi pengendara dari jalan tol sebelumnya.

"Jadi yang lewat jalan Tol Brebes-Batang tidak dikenakan biaya alias gratis," kata dia.

Jalan tol darurat tersebut hanya diperuntukkan bagi kendaraan pribadi saja. Adapun kendaraan berat seperti bus dan truk dilarang melintas.

Sebab, jalan tersebut tebalnya hanya 10 sentimeter dan tidak bertulang. Alhasil, tidak mungkin menampung beban berat kendaraan besar.

"Bus dan truk akan dialihkan ke jalur pantura. Diperkirakan jumlah kendaraan yang keluar ke jalur pantura melalui Brexit mencapai 15 ribu-20 ribu," ucap dia.

Diperkirakan akan ada peningkatan jumlah kendaraan sebesar 25 persen dibandingkan musim mudik tahun. (Liputan6.com/Fajar Eko Nugroho).

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Tito Karnavian menyatakan Brebes Timur akan tetap menjadi titik kemacetan arus mudik di Jawa Tengah, kendati diprediksi tidak separah tahun lalu.

Sebab, laju kendaraan di jalan tol tersebut akan dibagi di dua jalur, yakni jalur pantura dan jalan Tol Brebes-Batang.

Di Jalur Pantura, kendaraan akan terhambat di pertigaan Brebes Timur. Sedangkan di Tol Brebes-Batang akan terhambat di pintu keluar Kaligangsa.

Di sana nanti terjadi penyempitan dari jalan tol ke jalan yang lebarnya hanya tujuh meter.

Kapolri menyatakan akan menempatkan ribuan personelnya untuk mengatur lalu lintas di Brexit dan sekitarnya saat arus mudik.

"Nanti juga ada helikopter yang siaga di sini (Brexit)," ujar Tito.


Saksikan Video Menarik Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadwal Liga 1, Siaran Langsung 16 Juni 2017

Posted: 15 Jun 2017 08:30 PM PDT

Liga 1 2017 akan menggelar satu pertandingan pada Jumat (16/6/2017) malam WIB. Persija akan menjamu Sriwijaya FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi. 

Persija bertekad melanjutkan tren positif. Ismed Sofyan dan kawan-kawan menang tiga kali beruntun sehingga kini bertengger di posisi sembilan dengan 15 poin.

Kesempatan menang terbuka lebar, sang lawan justru sedang dalam performa menurun jika harus melakoni laga tandang. Dua laga tandang Liga 1 terakhir Sriwijaya berakhir dengan kekalahan.

Laga seru Persija melawan Sriwijaya akan disiarkan langsung di TvOne mulai pukul 20.30 WIB.

 

Jadwal Siaran Langsung Liga 1:

16 Juni 2017
20.30 WIB: Persija vs Sriwijaya (Live TvOne)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3 Tekno: Negara Pertama di Luar Angkasa Tuai Perhatian

Posted: 15 Jun 2017 08:30 PM PDT

Asgardia, sebuah negara yang akan dibentuk oleh seorang ilmuwan asal Rusia di luar angkasa menuai perhatian para pembaca di kanal Tekno Liputan6.com.

Berita lain yang juga menyedot perhatian datang dari informasi seputar planet Jupiter yang ternyata memiliki 69 jenis bulan yang mengelilinginya. 

Lebih lengkapnya, simak tiga berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com berikut ini.  

1. Negara Pertama di Luar Angkasa Segera Berdiri

Sebuah negara baru akan dibentuk. Negara tersebut diberi nama Asgardia, dan dicetus oleh seorang ilmuwan asal Rusia bernama Igor Ahusrbeyli. Menariknya, Asgardia tidak akan mengambil tempat di Bumi. Negara itu justru akan berlokasi di luar angkasa, dengan wilayah berupa wahana raksasa.

Asgardia

Seperti dilansir The Sun, Rabu (14/6/2017), meski belum berdiri secara resmi, "pemerintah" Asgardia sudah melakukan proses seleksi calon penduduk. Hingga kini, sudah ada lebih dari setengah juta penduduk Bumi yang mendaftar jadi warga negara tersebut.

Ada syarat tertentu bagi yang ingin menjadi warga negara Asgardia. Pemerintah Asgardia tidak bisa merekrut warga negara yang enggan berbagi informasi data diri secara transparan. Mereka pun tidak dapat mendaftarkan warga negara dari hewan dan robot.

Selengkapnya baca di sini 

2. Menakjubkan, Planet Jupiter Punya 69 Jenis Bulan

Tahukah kamu, Jupiter disebut sebagai planet kolektor bulan? Ya, planet raksasa terbesar di Tata Surya ini diketahui memiliki 69 jenis bulan yang mengelilinginya. Terkini, astronom NASA menemukan dua jenis bulan terbaru Jupiter bernama S/2016 J1 dan S/2017 J1.

Mencengangkan, Ada Gunung Raksasa di Bulan Planet Jupiter

Dari 69 jenis bulan yang ditemukan, beberapa di antaranya mengorbit Jupiter dengan jarak yang sulit untuk dilacak. Pada awal 2016, astronom meyakini setidaknya ada 14 bulan yang jarak orbitnya tidak dapat ditemukan. Jarak dari masing-masing bulan Jupiter berkisar antara 1 mil.

"Meski jarak orbitnya tidak dapat kami lacak, bulan-bulan ini tetap bertumpu pada Jupiter, termasuk dua bulan baru S/2016 J1 dan S/2017 J1," kata Scott S. Sheppard, astronom Carnegie Institution.

Selengkapnya baca di sini 

3. Fitur Baru Instagram Ini Bisa Sembunyikan Foto Lawas

Sudah cek profil Instagram kamu pagi ini dan menemukan ada sedikit perbedaan? Rupanya hari ini Instagram merilis sebuah fitur baru untuk semua penggunanya, yakni fitur "Archive".

Instagram Archieve

Fitur ini sebelumnya memang sudah diuji coba Instagram lewat beberapa penggunanya sebulan lalu. Sebagaimana Tekno Liputan6.com kutip dari The Verge, Kamis (15/6/2017), fitur ini memungkinkan siapapun di Instagram untuk menyembunyikan foto-foto yang telah diunggah tanpa perlu menghapusnya.

Dengan demikian, unggahan foto lawas kamu yang memalukan tapi sayang kalau dihapus bisa disembunyikan dengan fitur Archive ini.

Nantinya, foto-foto tersebut akan masuk ke kotak Archive dan tak bisa dilihat lagi oleh follower dan pengguna Instagram lainnya.

Selengkapnya baca di sini 

(Isk/Ysl)

Tonton Video Menarik Berikut Ini:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Berkat Song Joong Ki, Aktris Ini Sukses Turunkan Berat Badan

Posted: 15 Jun 2017 08:30 PM PDT

Mendekati masa penayangan film Battleship Island, para pemain dan sutradara film tersebut menggelar jumpa wartawan. Acara yang diadakan di Yongsan, Seoul, Korea Selatan itu, dihadiri oleh semua pemeran utama film Battleship Island, seperti Song Joong Ki, So Ji Sub, Hwang Jung Min, dan Lee Jung Hyun.

Dalam kesempatan tersebut, Lee Jung Hyun mengungkapkan bahwa untuk masuk dalam peran di film itu, ia harus menurunkan berat badan sampai dengan 6,5 kilogram.

"Saat pengambilan gambar, aku turun berat badan dari 43 kilogram menjadi 36 kilogram. Aku memang sudah kurus, jadi saat aku mencoba menurunkan lagi berat badan aku sangat kesulitan," ungkap Lee Jung Hyun dikutip dari Allkpop, Kamis (15/6/2017).

Press Conference Film Battleship Island

Tak hanya dirinya, semua aktor yang terlibat dalam film Battleship Island pun diminta untuk menurunkan berat badannya.

"Semua aktor itu diminta untuk menurunkan berat badan mulai dari dua kilogram sampai 30 kilogram. Jika kalian melihat kami di set, pasti kalian tak akan percaya bahwa kami semua benar-benar diet. Kami semua memang total saat bermain dalam film ini dan menurunkan berat badan bukanlah hal tersulit saat itu," lanjutnya.

Lee Jung Hyun mengaku bahwa selama menjalani diet, para aktor seperti Song Joong Ki, So Ji Sub dan Hwang Jung Min selalu membantunya.

"Song Joong Ki selalu membawakan dada ayan dan minuman diet. Hwang Jung Min dan So Ji Sub membantuku untuk mengatur pola makanku, mereka itu sangat berpengalaman dalam menjalankan diet ketat," imbuhnya.

Film Battleship Island bercerita tentang penderitaan rakyat Korea Selatan di masa pendudukan Jepang yang dipaksa menjadi buruh pertambangan di pulau Hashima. Film ini akan mulai ditayangkan di Korea Selatan pada Juli 2017 mendatang. 

 

Simak Video Menarik di Bawah Ini :

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mengintip Penampakan Tol Pemalang-Batang dari Udara

Posted: 15 Jun 2017 08:28 PM PDT

Ruas Tol Pemalang-Batang adalah salah satu dari sejumlah jalan tol yang akan difungsikan saat arus mudik. Meski belum selesai 100 persen, tol ini sudah bisa dilalui kendaraan. Begini penampakannya.

Berdasarkan video yang didapat dari PT Waskita Karya, terlihat penampakan Tol Pemalang-Batang dari udara. Tampak jelas tol tersebut belum rampung 100 persen, tetapi sudah bisa dilewati kendaraan.

Video yang diambil menggunakan sistem time lapse tersebut pun menunjukkan pemandangan persawahan hijau di kanan kiri jalan tol. Video ini diambil mulai di Jalan Tol Pemalang-Batang paket 4.

Tampak dari video, kendaraan mobil maupun motor lalu lalang menguji ruas tol tersebut. Beberapa titik bahkan masih terlihat berupa tanah merah. Ada juga truk-truk dan kendaraan operasional kontraktor yang masih mengebut pengerjaan proyek tol yang dioperasikan PT Pemalang-Batang Tol Road ini.

Meski begitu, Pemerintah Kabupaten Pekalongan memastikan jalan Tol Pemalang-Batang secara fungsional dapat dilintasi arus mudik Lebaran 2017.

"Insyaallah jalur Tol Pemalang-Batang sudah siap dimanfaatkan untuk menghadapi arus mudik Lebaran. Insyaallah pada H-10 Lebaran sudah difungsikan," kata Bupati Pekalongan Asip Kholbihi dikutip dari Antara.

Karena fungsional dan masih berupa lean concrete, permukaan jalan tol tersebut belum mulus. Pemerintah mengimbau kendaraan yang melintas di jalan tol fungsional, tak hanya di Pemalang-Batang, tapi juga di sejumlah ruas tol fungsional mudik yang lain, agar melaju dengan kecepatan tak lebih dari 50 kilometer (km) per jam.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Spesialkan Ramadan 100 Ribu Keluarga, ABC Berikan 14 Juta Sachet

Posted: 15 Jun 2017 08:26 PM PDT

Saling berbagi merupakan salah satu hakikat di bulan Ramadan. Kraft Heinz ABC sebagai perusahaan makanan dunia bekerjasama dengan Yayasan Hope Indonesia untuk memberikan produk ABC kepada 100 ribu keluarga Indonesia, terutama Jakarta dan Surabaya.

Program tersebut Kraft Heinz ABC akan menyediakan lebih dari 14 juta sachet Kecap Manis ABC. Tak hanya itu, Kraft Heinz ABC menyediakan pula 60.000 karton biskuit Farley untuk diberikan kepada 10.000 keluarga yang memiliki anak bayi.

Head of Marketing, SEA Dhiren Amin mengatakan program tersebut akan membuat bulan Ramadan menjadi spesial bagi 100 keluarga yang terbantu. Selain itu, program itu merupakan dasar visi global Kraft Heinz ABC yaitu menjadi perusahaan makanan terbaik di dunia dan menciptakan dunia yang lebih baik dengan turut serta membantu mengurangi kelaparan di dunia.

"Kami (Kraft Heinz ABC) berkomitmen bagi perkembangan Indonesia. Karena itu, Kraft Heinz ABC ingin melakukan sesuatu untuk membuat bulan Ramadan menjadi lebih spesial bagi mereka yang membutuhkan," ujar Dhiren Amin.

Dalam rangka menyambut bulan Ramadan, lanjut Dhiren Kraft Heinz ABC juga mengelar kampanye pemasaran dengan tema 'Cita Rasa ABC Spesialkan Ramadhan'.

Kraft Heinz ABC sebagai perusahaan makanan dunia bekerjasama dengan Yayasan Hope Indonesia untuk memberikan produk ABC kepada 100 ribu keluarga Indonesia

"Ini merupakan langkah kecil agar bulan Ramadan 100 ribu keluarga tersebut menjadi lebih spesial. Hal itu tak akan terjadi kalau tidak ada kolaborasi dengan Yayasan Hope Indonesia. Kami sangat senang," imbuh Dhiren Amin.

Di samping itu, Country Director Yayasan Hope Indonesia, Lily Salim menambahkan, bahwa pendistribusian produk ABC juga berkoordinasi dengan Puskesmas dan organisasi masyarakat di 2 kota (Jakarta dan Surabaya) tersebut.

"Dengan adanya kolaborasi ini, telah membawa kebahagian lebih awal bagi 100 ribu keluarga tersebut. Distribusi ini akan terus berlanjut sampai akhir bulan Juli 2017." Ujar Lily Salim.


(*)

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Apa yang Bikin Sinetron Anak Langit Sayang Dilewatkan?

Posted: 15 Jun 2017 08:20 PM PDT

Beberapa hari lagi, salah satu sinetron unggulan SCTV, Anak Langit, akan mencapai episode ke-200. Hingga Rabu (14/6/2017)malam, sinetron produksi Sinemart ini sudah mencapai 196 episode. Anak Langit tayang perdana pada 20 Februari 2017 bersamaan dengan tiga judul lainnya.

Selain Anak Langit, Berkah Cinta juga masih tayang hingga kini. Sementara dua judul lainnya sudah rampung beberapa waktu lalu. Kedua judul tersebut adalah Orang-Orang Kampung Duku dan Anak Sekolahan. Meski tayang berbarengan dengan Anak Langit, Berkah Cinta justru baru mencapai 184 episode.

Syuting Anak Langit (Deki Prayoga/bintang.com)

Lantaran hal itu, Anak Langit dinilai lebih sukses dari Berkah Cinta. Ini juga diperkuat dengan raihan rating yang diterima. Selama empat bulan tayang, Anak Langit berhasil mempertahankan posisinya di papan atas. Stabil di Top 5 data rating AC Nielsen, Anak Langit bahkan juga pernah puncaki rating dan kerap menempati posisi runner-up.

Salah satu faktor sukses Anak Langit adalah bejibunnya bintang pendukung dalam sinetron ini. Ammar Zoni, Ranty Maria, Caesar Hito, Cemal Farukh, Raya Kitty, Nasya Marcella, bahkan hingga Dylan Carr dan Ochi Rosdiana; dua tokoh antagonisnya punya fans militan yang setia mendukung karya mereka.

Selain deretan pemain, alur cerita Anak Langit yang sangat akrab dengan keseharian anak muda juga membuat penonton betah menyaksikan kisah yang disajikan. Anak Langit juga membagi porsi seimbang antara cerita remaja dengan keluarga. Otomatis, sinetron ini pun bisa diikuti penonton remaja maupun orang tua.

Di awal kisahnya, Anak Langit banyak menyajikan adegan perselisihan antar geng motor. Permusuhan antara Al (Ammar Zoni), ketua geng Rainbow dan Rimba (Dylan Carr), dedengkot Anthrax lantas dilanjutkan melalui aksi tarung bebas MMA. Persaingan Al dan Rimba sendiri dipicu seseorang bernama Vika (Ranty Maria). Keduanya berebut cinta dari gadis ini.

Cerita lalu bergulir ke latar belakang para tokoh. Siapa sangka, ternyata mamanya Rimba (Yoelitta Palar) adalah ibu kandung Al. Al yang menyangka Rimba adalah adiknya kemudian memilih mengalah dan melepaskan Vika.

Di sisi lain, Milka (Nasya Marcella) adik kandung Al menyukai Andra (Caesar Hito), adik satu panti Al. Al yang tahu Andra hanya menyayangi Tari (Marcella Daryanani) sahabat Andra sejak SMA pun galau. Membantu adik kandungnya atau membiarkan adik pantinya bahagia dengan pilihan sendiri.

Konflik keluarga Al juga berkembang di kisah kakek Al, Kong Dalim (Latief Sitepu) yang menyukai seorang janda. Perempuan itu ternyata adalah ibunya Jaelani (Angga Putra), sahabat Al. Jaelani sering menipu Kong Dalim, bahkan ia tak mengaku jika ia adalah anak sang janda tersebut. Jaelani takut Al akan membencinya jika tahu perbuatannya tersebut.

Selain konflik-konflik di atas, masih ada lagi cerita yang juga menyedot perhatian penonton. Kisah cinta antara Kai (Cemal Farukh) dan Emon (Raya Kitty) yang menggemaskan juga seru disimak. Emon diceritakan kini tinggal di kediaman Pak Beni (Umay Lubis) dan istrinya (diperankan Devi Permatasari).

 Ammar Zoni - Ranty Maria. (dok. istimewa)

Setelah kematian kakaknya, Enjoy (Bryan Domani), yang sebelumnya menipu mereka, Emon diminta tinggal bersama Pak Beni dan istri. Apalagi satu anak mereka lainnya, Sasha (Hana Sarasvati) juga memilih kuliah di luar negeri. Sejak saat itu, Kai pun sering menemui Emon di rumah Pak Beni. Sejak pertama bertemu, Pak Beni dan istrinya langsung kepincut Kai. Mereka tak menyadari ikatan batin mereka yang kuat ini lantaran Kai adalah anak kandung yang dicari-cari selama ini.

Masih banyak lagi kisah yang sayang untuk dilewatkan dalam sinetron Anak Langit. Banyaknya bintang pendukung tentunya membuat sinetron ini juga punya banyak kisah menarik lainnya. Kisah-kisah tersebut bisa terus anda simak setiap hari mulai pukul 18.30 WIB, hanya di SCTV 'Selalu Teristimewa'.

 

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kasus Suap Auditor BPK, KPK Periksa Tersangka dari Kemendes

Posted: 15 Jun 2017 08:19 PM PDT

Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menjadwalkan pemeriksaan Kepala Bagian TU dan Keuangan Itjen Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) Jarot Budi Prabowo.

"Yang bersangkutan akan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka RSG (Rachmat Saptogiri)," kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (16/6/2017).

Jarot Budi Prabowo sendiri telah ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK dalam kasus suap pemberian opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) kepada Kemendes pada 2016.

Ketua KPK Agus Rahardjo sebelumnya menyebut adanya uang saweran dari para petinggi Kemendes PDTT kepada dua pejabat BPK untuk memberikan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) pada audit laporan keuangan Kemendes PDTT tahun 2016.

KPK melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) di dua tempat, yakni di gedung Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dan kantor Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT).

Dari hasil OTT, KPK menemukan uang Rp 40 juta di ruangan Eselon I BPK, Ali Sadli. Uang itu diduga kuat terkait suap pada kasus yang berkaitan dengan pemberian opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) pada laporan keuangan lembaga tersebut.

Uang Rp 40 juta yang diduga merupakan bagian total komitmen Rp 240 juta karena sebelumnya di awal Mei sudah diserahkan Rp 200 juta.

Selain itu, KPK pun menemukan Rp 1,145 miliar dan 3 ribu dolar AS di brankas Rochmadi. Namun, uang itu belum diketahui apakah terkait dengan tindak pidana korupsi atau tidak.

Atas OTT tersebut, KPK menetapkan empat tersangka yaitu sebagai pemberi suap adalah Irjen Kemendes PDTT Sugito dan pejabat eselon III Kemendes Jarot Budi Prabowo yang disangkakan Pasal 5 ayat 1 huruf atau huruf b atau Pasal 13 UU Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana telah diubah dengan UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 64 KUHP jo Pasal 55 ayat-1 ke-1 KUHP.

Sedangkan sebagai pihak penerima suap adalah auditor utama keuangan negara III BPK, Rochmadi Saptogiri yang merupakan pejabat eselon I dan auditor BPK Ali Sadli. Keduanya disangkakan Pasal 12 huruf a atau pasal 12 huruf b atau pasal 11 atau 5 ayat 2 UU Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi jo Pasal 64 ayat 1 KUHP jo Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP.

 

Saksikan video menarik di bawah ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Unjuk Rasa Jadi Hadiah Ulang Tahun Donald Trump

Posted: 15 Jun 2017 08:19 PM PDT

Presiden Amerika Serikat, Donald Trump berulang tahun ke-71 pada 14 Juni 2017. Sejumlah orang ikut "merayakan" hari ulang tahun Trump dengan berunjuk rasa di depan Trump Tower. Mereka memprotes retorika Trump yang penuh dengan kebencian.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Indonesia Open 2017: Jadwal Atlet Tuan Rumah 16 Juni 2017

Posted: 15 Jun 2017 08:15 PM PDT

Indonesia Open 2017 memasuki babak perempat final. Ada empat wakil tuan rumah yang masih bertahan di babak ini.

Dari sektor ganda putri, Indonesia mengirimkan dua wakilnya, yakni pasangan Della Destiara Haris/ Rosyita Eka Putra dan Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani.

Della Destiara Haris/ Rosyita Eka Putra akan melawan ganda Korea Selatan, Chang Ye Na/ Lee So Hee. Sedangkan Anggia /Istarani akan melawan wakil Thailand, Puttita Supajirakul/ Sapsiree Taerattanachai.

Sementara itu untuk sektor ganda putra, Indonesia mengirim satu wakilnya, yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang akan menantang wakil Thailand, Kittinupong Kedren/Dechapol Kittiharakul.

Satu wakil Indonesia lain yang melaju ke perempat final dari sektor ganda campuran yakni Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir. Di babak perempat final mereka akan menantang Tan Kian Meng/Lai Pei Jing dari Malaysia.

Babak perempat final Indonesia Open 2017 akan dimulai pada pukul 16.00 WIB. Berikut jadwal lengkap wakil Indonesia hari ini:

Chang Ye Na/ Lee So Hee (Korsel) Vs Destiara Haris/ Rosyita Eka Putra

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Vs Kittinupong Kedren/Dechapol Kittiharakul (Thailand)

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir Vs Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia)

Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani Vs Puttita Supajirakul/ Sapsiree Taerattanachai (Thailand)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gandeng Investor, Pindad Tingkatkan Produksi Amunisi

Posted: 15 Jun 2017 08:14 PM PDT

PT Pindad (Persero) akan meningkatkan kapasitas pabrik amunisinya yang ada di Turen, Malang.‎ Peningkatan kapasitas ini dalam rangka meningkatkan peran perusahaan dalam memenuhi kebutuhan amunisi dalam negeri dan memperluas pasar ke dunia.

Direktur Utama Pindad Abraham Mose mengatakan peningkatan kapasitas ini juga sudah menjadi bagian dari rencana perusahaan dalam jangka menengah.

"Ini kita akan mulai pada 2018 dan untuk melaksanakan itu kita datangkan investor dari luar negeri, tepatnya dari negara di Eropa Timur," kata Abraham saat berbincang dengan Liputan6.com, Jumat (16/6/2017).

Dia mengaku dengan menggandeng investor luar negeri ini merupakan bentuk loncatan bagi perusahaan dalam mewujudkan cita-cita menjadi perusahaan terkemuka di Asia pada 2023.

Dipilihnya peningkatan kapasitas produksi amunisi lantaran saat ini Pindad belum mampu memenuhi semua kebutuhan amunisi TNI yang notabene menjadi pelanggan tetapnya.

Abraham menjelaskan, kebutuhan amunisi TNI sendiri setiap tahun mencapai 600 juta butir peluru. Namun kapasitas Pindad sendiri setiap tahunnya hanya mampu memproduksi 160 juta butir peluru.

"Makanya kita akan tingkatkan produksinya. Nanti akan menjadi 290 juta butir peluru per tahunnya. Itu pun masih defisit," kata dia.

Untuk investasinya sendiri, Abraham mengungkapkan akan memakan biaya mencapai Rp 400 miliar. Pindad tetap menjadi yang dominan, yaitu tetap di atas 50 persen.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mercedes-Benz Hadirkan 'Mainan' Orang Kaya Terbaru

Posted: 15 Jun 2017 08:12 PM PDT

PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia selaku agen tunggal pemegang merek Mercedes-Benz di Tanah Air melakukan penyegaran pada "mainan" terbarunya, yaitu dengan secara resmi meluncurkan Sport Utility Vehicle (SUV) AMG GLA.

Kehadiran GLA anyar ini mengalami berbagai perubahan dibandingkan model sebelumnya mulai dari interior, eksterior, serta rombakan pada aksen lainnya.

Menurut Presiden dan CEO PT MBDI, Roelof Lamberts, sejak GLA pertama kali hadir di Indonesia pada 2014, mobil tersebut mendapat respons cukup baik di hati masyarakat, khususnya segmen kendaraan premium.

Roelof juga mengatakan, model baru GLA membawa angin segar dan memantapkan diri sebagai pemain utama di kelasnya.

"Ciri khas GLA ditandai dengan desain yang sporti dan dinamis, handling yang ringan dan jangkauan individualisasi yang ekstensif," ungkap Roelof saat peluncurannya di kawasan Menteng, Jakarta, Kamis (15/6/2017).

Untuk pasar Indonesia, GLA terbaru ini mengalami perubahan pada dua pilihan variannya, yaitu 200 AMG Line dan GLA 45.

Keduanya dibenamkan beragam fitur yang melimpah. Namun, yang paling membedakan antara GLA 200 AMG dan GLA 45 terletak pada bagian mesin serta performa yang dikeluarkan.

GLA 200 AMG mengusung mesin 1.595 cc yang menyemburkan daya 156 Tenaga kuda (Tk), tetapi AMG GLA 45 menyematkan jantung pacu 1.991 cc sehingga tenaga yang dimuntahkan juga lebih besar yaitu 381 Tk.

Jika GLA 200 AMG diklaim mampu berakselerasi dari 0-100 km/jam hanya dalam waktu 8,1 detik dan kecepatan maksimal 215 km/jam, maka untuk varian AMG GLA 45 dapat berakselerasi dari 0-100 km/jam hanya dalam waktu 4,4 detik dan kecepatan maksimal 250 km/jam.

Soal harga, GLA 200 AMG Line dijual Rp 739 juta dan AMG GLA 45 dibanderol Rp 1,29 miliar. Kedua harga ini dijual dengan status off the road.

Simak Juga Video Menarik Berikut Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ketika Jokowi Buka Puasa dengan Air Mineral di Pinggir Jalan

Posted: 15 Jun 2017 08:03 PM PDT

Bulan Ramadan tidak membuat Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengurangi kegiatannya. Hal ini berdampak pada waktu berbuka puasa. Jokowi kerap berbuka di pinggir jalan.

Hal ini kembali terjadi saat Jokowi melakukan kunjungan kerja ke Cilacap. Saat itu, rombongan sedang dalam perjalanan dari Kroya, Cilacap ke Banyumas. Senja Kamis, 15 Juni 2017 sudah tampak dan azan magrib berkumandang ketika rombongan masih dalam perjalanan.

Jokowi kemudian meminta ajudan Kolonel Pnb Mohammad Nurdin untuk meminta rombongan menepi untuk berhenti sejenak. Hal ini dilakukan untuk memberi kesempatan bagi para pengawal bermotor berbuka puasa.

Setelah adanya perintah itu, lima motor besar berwarna putih dan dua motor berwarna hitam berhenti. Para pengawal langsung berbuka puasa meski hanya dengan air mineral.

Para pengawal bermotor Jokowi berbuka puasa. (Foto: Biro Pers Kepresidenan)

Jokowi kemudian memberikan buah dari mobil kepresidenan kepada para pengawal motor sebagai makanan berbuka puasa. Mereka tampak menikmati aneka macam buah yang terdapat di parsel itu.

Di sisi lain, Jokowi juga berbuka puasa di dalam mobil kepresidenan. Terlihat dari jauh sebotol air mineral diminum Jokowi untuk berbuka puasa.

Rombongan kemudian melanjutkan perjalanan menuju Masjid Agung Nur Sulaiman. Masjid ini merupakan masjid tertua di Kabupaten Banyumas.

Jokowi mengimami langsung Salat Magrib berjemaah. Selepas itu, Jokowi dan rombongan melanjutkan perjalanan menuju hotel tempat bermalam di Kabupaten Banyumas.

Saksikan video menarik berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kapal Tanker Tenggelam di Laut Malaysia, 6 ABK WNI Hilang

Posted: 15 Jun 2017 08:02 PM PDT

Sebanyak enam orang anak buah kapal dilaporkan hilang usai sebuah kapal tanker meledak lalu tenggelam di lepas pantai Tanjung Pengelih Johor, Malaysia.

Seluruh ABK merupakan warga negara Indonesia (WNI). Mereka teridentifikasi sebagai Akhmad Faharuddin (35), Muhamad Heri Hernanda (28), Raden Abdur Rahem (31), Rendy Alamanda (28), Sulkifli (39), dan Yohanis Sumari (35).

Deputi Direktur Jenderal Badan Penegak Hukum Maritim Malaysia (MMEA) Datuk Mohd Taha Ibrahim mengatakan, tanker yang tenggelam itu bernama MT Putri Sea.

Kapal tersebut membawa minyak mentah. Angkutan itu terdaftar di Pelabuhan Malabo, Equatorial Guinea.

"Panjang kapal itu 46,4 meter dan enam orang berkewarganegaraan Indonesia. Mereka berusia antara 28 sampai 39 tahun," sebut Taha seperti dikutip dari Channel News Asia, Jumat (16/6/2017).

Taha mengatakan MMEA telah menerima pemberitahuan tentang kapal tanker yang hilang dari Singapore Police Coast Guard (SPCG) sekitar pukul 05.00, setelah pihak agen di darat gagal mengontak kapal itu. 

"Kapal dari Distrik Maritim Tanjung Sedili sudah dikerahkan untuk memeriksa. Mereka sudah tiba di lokasi pukul 06.15 pagi, tapi kapal tersebut sudah tidak terlihat," ujar dia.

Kendati demikian, Taha menyebut mereka berhasil melihat tumpahan minyak mentah di area tersebut.

Selain kapal itu, Tim SAR Malaysia juga direncanakan menuju lokasi kejadian pada siang ini.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Universitas Airlangga Raih Peringkat Ke-5 Nasional Terbaik SBMTPN

Posted: 15 Jun 2017 08:02 PM PDT

Berdasarkan data yang dilansir oleh Kemenristekdikti, Universitas Airlangga (Unair) menempati posisi kelima dengan jumlah nilai rata-rata terbaik secara nasional, dalam penerimaan mahasiwa baru jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMTPN) 2017.

Rektor Unair, Prof. Dr. Mochammad Nasih mengatakan, peringkat tersebut disokong nilai tes prodi bahasa tertinggi nasional yang diraih oleh calon mahasiswa baru Unair prodi S-1 Sastra Inggris dengan total nilai 681.

"Sementara itu, di tingkat universitas, peraih nilai tertinggi SBMPTN berasal dari prodi S-1 Pendidikan Dokter dengan nilai lebih dari 800," kata Nasih saat ditemui di kantornya, Rabu, 13 Juni 2017.

Ia menambahkan, siswa dari Jawa Timur mendominasi jumlah total 1.972 mahasiswa baru yang diterima Universitas Airlangga (Unair) dari jalur SBMPTN 2017. Persentasenya mencapai 76 persen.

"Berdasarkan data yang di lansir dari panitia pusat, sebanyak 1.502 calon mahasiswa baru jalur SBMPTN berasal dari Jawa Timur. Sedangkan, sebanyak 98 orang lainnya berasal dari DKI Jakarta, disusul 92 orang dari Jawa Barat," ujar Nasih.

Ia mengatakan, meski didominasi Jatim, calon mahasiswa baru Unair jalur SBMPTN itu mewakili hampir seluruh wilayah di Indonesia. Sementara, jumlah pendaftar SBMPTN di Unair lebih dari 10 ribu orang.

"Secara gender, 38 persen adalah laki-laki dan 62 persen adalah perempuan," kata Nasih.

Sementara itu, terkait kuota Bidikmisi Unair 2017, Guru Besar Fakultas Ekonomi dan Bisnis ini mengatakan total pendaftar yang akan diterima mencapai 1.050 orang. Jumlah tersebut baru terisi 738 orang dengan rincian 457 calon mahasiswa baru jalur SNMPTN dan 281 jalur SBMPTN.

"Artinya, sebanyak 312 orang masih berpeluang untuk meraih beasiswa Bidikmisi dari seleksi penerimaan mahasiswa baru jenjang sarjana jalur Mandiri dan jenjang Diploma," kata Nasih.

 

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Amin Rais Bertemu Rizieq, Ini Reaksi Polisi

Posted: 15 Jun 2017 08:01 PM PDT

Pemimpin FPI Rizieq Shihab bertemu dengan sejumlah politisi, seperti mantan Ketua Umum PAN Amien Rais, Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al Jufri, dan anggota DPR dari PKS Jazuli Juwaini. Pertemuan itu berlangsung di Arab Saudi.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono menanggapi santai pertemuan Rizieq dengan sejumlah politisi itu. Dia tak mempermasalahkan pertemuan itu meski Rizieq masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) atau buronan polisi setelah berstatus tersangka pornografi.

Selengkapnya di

Reaksi Polisi soal Pertemuan Rizieq dengan Amien Rais dan PKS

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kreasi Hijab Berkarakter dengan Warna Coffeetone ala Dian Pelangi

Posted: 15 Jun 2017 08:00 PM PDT

Tren fashion busana muslim belakangan mendadak populer terlebih saat memasuki bulan Ramadan. Hal tersebut tak luput karena perkembangan fashion busana muslim yang signifikan tanpa mengabaikan kaidah berpakaian muslim yang benar.

Selain faktor gaya dan bahan, pengaplikasian warna pakaian juga penting karena bisa menggambarkan karakter dari sisi pemakainya. Warna-warna dasar memang umum digunakan, tetapi warna hasil perpaduan antara warna dasar justru bisa lebih memberikan kesan berbeda, warna coffeetone misalnya.

Warna Coffeetone merupakan buah inspirasi dari paduan rasa dan warna secangkir KOPI ABC WHITE INSTANT  COFFEE serta karakter wanita Indonesia oleh designer berbakat, Dian Pelangi.

Warna khas ala kopi susu ini memberikan gambaran dari karakter perempuan Indonesia yang hangat, ramah dan lembut. Tanpa melupakan karakter dari perempuan di Indonesia yang juga bersemangat, kuat dan pintar. Seperti halnya KOPI ABC WHITE INSTANT COFFEE, yang memberikan rasa manis, menghangatkan dan lembut, dan dapat memberikan inspirasi disetiap cangkirnya setiap hari.

Melihat fenomena gaya hijab yang sedang booming, Kopi ABC White Instan menggandeng desainer hijab terkenal, Dian Pelangi. Kopi ABC mengajak desainer atau fashionista muda berbakat Indonesia untuk dapat menginspirasi wanita berhijab melalui karya yang terinspirasi dari warna coffeetone di Coffeetone X YOU : Ramadan Trend Look 2017.

Untuk menemukan talenta berbakat di Indonesia, KOPI ABC WHITE INSTANT COFFEE bersama Dian Pelangi melakukan roadshow ke lima kampus di lima kota besar di Indonesia, yaitu Bandung, Semarang, Yogyakarta, Malang dan Jakarta.

Selain untuk menemukan langsung talenta berbakat untuk berani berkarya di kolaborasi Coffeetone trend look Ramadan 2017, roadshow ini juga bertujuan untuk menginspirasi wanita hijab modern dengan berbagi cerita pengalaman Dian Pelangi di bidang fashion Indonesia.

Campaign yang berlangsung mendapatan antusias yang sangat positif dari Fashionista di Indonesia, terbukti ada lebih dari 1.600 karya yang dikirimkan via online di http://www.coffeetone.co.id selama periode campaign berlangsung.

Animo tersebut menunjukkan semangat berkarya di generasi muda dan merupakan sebuah langkah awal untuk mereka memiliki kesempatan mendapatkan pengalaman di dunia fashion bersama Dian Pelangi.

Nantinya, lima pemenang dengan karya terbaik yang dipilih oleh Kopi ABC White Instant Coffee dan Dian Pelangi akan ditampilkan di acara Ramadan Hijab Runway COFFEETONE X YOU 2017 di Mall Kota Kasablanka, pada hari minggu 18 Juni 2017. Tak hanya itu mereka juga akan diberi kesempatan oleh KOPI ABC WHITE INSTANT COFFEE untuk belajar menjadi desainer muda langsung melalui pengalaman internship bersama Dian Pelangi selama tiga bulan di Jakarta.

Selain karya para pemenang dan Dian Pelangi, acara Ramadan Hijab Runway COFFEETONE X YOU 2017 juga dimeriahkan oleh karya dari 3 Designer terkenal yang akan menampilkan karya terbaik mereka dalam nuansa warna Coffeetone, yaitu Zaskia Sungkar, Barli Asmara, dan Ria Miranda.

Melalui campaign ini diharapkan warna coffeetone tak hanya menginspirasi desainer muda Indonesia untuk berani berkarya tapi juga dapat menjadi inspirasi fashion untuk bisa dipakai sehari-hari oleh seluruh wanita Indonesia.

Penasaran dengan hasil karya mereka? Ayo datang ke acara Ramadan Hijab Runway COFFEETONE X YOU 2017 pada hari Minggu, 18 June 2017 di Mall Kota Kasablanca, Jakarta, jam 13.00 WIB. Acara ini tentunya gratis dan dibuka untuk umum. Untuk inspirasi Trend Look dari warna coffeetone lainnya kunjungi www.coffeetone.co.id dan follow akun sosial media @KopiMantapABC.


(adv)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cacing Pita 2,6 Meter Bersarang di Perut Bocah Pecinta Sushi

Posted: 15 Jun 2017 08:00 PM PDT

Salah satu media di Inggris, The Weekly Observer melaporkan bahaya mengonsumsi makanan mentah seperti sushi dan sashimi. Makanan khas Jepang yang digemari di berbagai negara itu menimbulkan dampak buruk bagi bocah 8 tahun di Taipei.

Bocah perempuan yang tak disebutkan identitasnya itu dilaporkan sangat menggemari sushi. Bahkan ia tak pernah absen memesan sushi saat mengunjungi restoran Jepang.

Namun bocah itu kini harus dirawat di rumah sakit karena di dalam perutnya tumbuh cacing pita sepanjang 2,6 meter. Gadis itu awalnya hanya mengeluh gatal di anusnya. Hingga akhirnya ia merasakan ada sesuatu yang bergerak di anusnya.

Bocah itu segera dilarikan ke rumah sakit untuk diperiksakan. Setelah mendapat laporan keluhan dari keluarga bocah itu, dokter spesialis anak di Rumah Sakit Taipei, Wang Zhijian curiga bocah itu terjangkit cacing pita.

Benar saja, dokter mengeluarkan cacing pita jenis Diphyllobothrium dari perut bocah itu melalui operasi. Cacing itu bahkan masih hidup ketika dokter memindahkannya.

Dokter Wang mengatakan, kemungkinan besar cacing itu tumbuh dari kebiasaan pola makan. Wang menduga, cacing itu terbawa dari ikan mentah yang telah terinfeksi.

"Sangat mungkin cacing itu terbawa ikan mentah yang terinfeksi," ujarnya.

Dokter Wang menambahkan meskipun infeksi cacing pita jenis Diphyllobothrium tidak mematikan, namun perkembangannya dalam tubuh manusia khsusunya bocah, wajib diwaspadai. Infeksi itu akan menyebabkan sakit perut, diare, dan gangguan pencernaan.

"Banyak yang tidak sadar akan pertumbuhan cacing di dalam perut. Biasanya akan terasa jika sudah menginfeksi," ujar Wang.

Dokter Wang bukan melarang seseorang mengonsumsi makanan mentah seperti sushi dan sashimi. Hanya saja kualitas ikan yang digunakan sebagai bahan baku, harus benar-benar steril.

(war)

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: