Selasa, 17 Februari 2015

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Bukan Bom yang Mampu Taklukan ISIS, Tapi Uang

Posted: 17 Feb 2015 09:20 PM PST

Menghadapi ancaman Kelompok radikal Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) di seluruh dunia, Wakil Jurubicara Departemen Luar Negeri Amerika Serikat (AS) Marie Harf justru mengeluarkan pernyataan yang akhirnya menuai sejumlah kritik. Dalam salah satu wawancaranya, Harf mengatakan, serangan bom tak akan bisa mengalahkan ISIS tapi uang yang justru mampu melakukannya.

"Kami bisa bekerjasama dengan banyak negara di seluruh dunia untuk membantu pemerintahan mereka. Kami bisa membantu perekonomiannya agar mereka bisa mendapatkan pekerjaan dan tidak lagi melakukan aksi radikal," tutur Harf seperti dikutip dari redstate.com, Rabu (18/2/2015).

Harf menjelaskan, ISIS bisa terbentuk lantaran banyak orang yang kurang mendapatkan kesempatan untuk bekerja. Jika begitu, maka pertanyaan berikutnya, seberapa banyak masyarakat muslim miskin yang akan tumbuh lalu bergabung dengan ISIS dan kemudian melahirkan kelompok besar.

Sejauh ini, Harf menjelaskan pihaknya sudah melakukan sejumlah tahapan untuk menghentikan aksi radikal ISIS. Saat ini, pihaknya tengah fokus untuk melumpuhkan para pimpinan dan pejuang ISIS di Irak dan Suriah.

"Di sanalah tempat di mana mereka menjamur. Kami sudah membunuh banyak anggotanya, dan kami akan menghabisi lebih banyak lagi anggotanya. Tapi kami tak bisa memenangkan perang ini dengan membunuh mereka," tuturnya.

Menurutnya, membunuh bukan satu-satunya jalan keluar. Butuh banyak waktu untuk mengatasi akar permasalahan yang menyebabkan banyak orang bergabung dengan ISIS. "Ya seperti kurangnya peluang kerja," pungkas Harf.

>> Klik selanjutnya: Kelompok militan kaya

 

ISIS menjadi salah satu kelompok militan paling kaya di dunia dengan total kekayaan di atas US$ 2 miliar pada tahun lalu. Saat ini kekayaannya diprediksi terus bertambah demi mendanai berbagai aksi radikalnya.

ISIS melakukan banyak cara untuk mencari sumber dana, salah satunya adalah dengan pemerasan. Council on Foreign Relations memprediksi bahwa pada 2013, saat Mosul berada di bawah kendali Irak, ISIS berhasil meraup dana sekitar US$ 8 juta setiap bulan dengan memeras uang tunai maupun pajak dari para pengusaha lokal.

Dengan sebagian besar wilayah Irak sekarang berada di bawah kendali ISIS, angka tersebut bertambah banyak. Kelompok ini juga dilaporkan untuk mengambil sebagian uang yang mengalir ke kelompok-kelompok kemanusiaan yang bekerja di wilayah yang dikendalikannya.

>> Klik Selanjutnya...

Berikut enam cara utama ISIS mendapatkan dana seperti dilansir dari CNN Money:

1. Pemerasan

Council on Foreign Relations memprediksi bahwa pada 2013, saat Mosul berada di bawah kendali Irak, ISIS berhasil meraup dana sekitar US$ 8 juta setiap bulan dengan memeras uang tunai maupun pajak dari para pengusaha lokal.

Dengan sebagian besar wilayah Irak sekarang berada di bawah kendali ISIS, angka tersebut bertambah banyak. Kelompok ini juga dilaporkan untuk mengambil sebagian uang yang mengalir ke kelompok-kelompok kemanusiaan yang bekerja di wilayah yang dikendalikannya.

2. Narkoba, penculikan anak dan pencucian uang

ISIS juga membuat uang melalui sejumlah teknik yang lebih mirip dengan aksi organisasi mafia dibandingkan pejuang jihad. Salah satu reporter senior Daily Beast Josh Rogin melaporkan, grup tersebut sangat unggul dalam penggalangan dana untuk kegiatan teroris seperti penculikan anak, perampokan dan pencurian barang.

Bahkan dalam laporannya dikatakan ISIS juga terlibat dalam perdagangan narkoba. Lebih dari itu, para anggota ISIS juga melakukan skema pencucian uang.

Dalam sepekan terakhir, puluhan warga Turki dan India diculik mengaingat ISIS telah menyapu sebagian besar kawasan Irak barat laut.

3. Listrik

New York Times melaporkan, ISIS menjual listrik dari sejumlah pembangkit listrik di Suriah Utara ke pemerintahan Assad.

Kelompok radikal tersebut sangat mungkin melakukan aksi tersebut dengan mulus mengingat militer Suriah terbukti mudur setelah sejumlah kelompok anti pemerintah beroperasi di daerah itu.

ISIS melakukan sejumlah langkah serupa untuk merebut kendali berbagai pembangkit listrik dan fasilitas penghasil listrik lain di Irak sejak tahun lalu termasuk kilang Baiji dekat Kirkuk.

4. Minyak

Suriah Utara merupakan kawasan yang sangat kaya minyak dan ISIS mendapatkan guliran dana besar dari teritorial yang dikuasainya di sana. Pihaknya menjual minyak di kawasan tersebut pada pemerintah Suriah.

Dengan pindahnya kelompok radikal tersebut ke Irak di mana lapangan minyak sangat berlimpah, peluang militan itu mendapatkan uang lebih banyak terbuka lebar. Tahun lalu, ISIS meluncurkan serangan pada kilang minyak Baiji, fasilitas penyulingan terbesar di Irak.

5. Donasi

Tak hanya dengan cara kasar, ISIS juga mendapatkan guyuran dana dari sejumlah donatur kaya yang tinggal di Kuwait, Qatar, dan Arab Saudi, negara-negara di mana AS menganggapnya sebagai sekutu.

Rogin melaporkan, meski banyak pejabat penting yang bisa dengan mudah menyembunyikan aksinya memberikan dana pada ISIS, tapi pihaknya bisa dengan mudah berkelit. Atau lebih mudah, mereka lebih memilih pura-pura tidak tahu.

6. Perampokan secara anarkis

Para pejuang ISIS bagaikan mendapat bongkahan emas saat berhasil masuk ke Mosul, kota terbesar kedua di Irak pada Juni tahun lalu. Kelompok jihad tersebut mengobrak-abrik bank sentral kota dan lembaga keuangan lainnya, menjarah emas dalam jumlah besar dan uang sekitar US$ 430 juta.

Berdasarkan beberapa kalkulasi, kekayaan ISIS secara keseluruhan telah mencapai lebih dari US$ 2 miliar. Jumlah tersebut berkali-kali lipat lebih besar dari uang yang dimiliki kelompok militan serupa seperti Taliban atau Al Qaeda.

Bahkan ISIS diprediksi memiliki jumlah kekayaan yang lebih besar dibandingkan negara-negara kecil seperti Tonga dan Kiribati. (Sis/Nrm)

(Sis/Gdn)

Christina Aguilera Traktir Fansnya

Posted: 17 Feb 2015 09:20 PM PST

Christina Aguilera memang tak ada matinya. Kali ini, ia tiba-tiba datang ke sebuah kedai kopi di New York dan mentraktir para pelanggan di sana.

"Christina datang ke toko sekitar pukul 5 sore, Senin (16/2/2015). Awalnya hanya ada 10 orang pengunjung, tapi ketika orang mengetahui kehadirannya, sejumlah orang penasaran mulai ikut berdatangan," ungkap seorang karyawan kopi tersebut seperti dilansir TV3, Rabu (18/2/2015).

Diva berusia 34 tahun tersebut sontak langsung sibuk melayani permintaan foto bareng sebelum akhirnya memberi uang banyak kepada kasir untuk mentraktir semua orang yang datang ke kedai tersebut.



"Ia menghabiskan waktunya foto bareng pelanggan. Ia lalu menghampiri kasir dan meninggalkan sejumlah uang lalu berkata, `Siapapun yang datang ke sini sebelum matahari tenggelam, aku traktir`," ungkap pegawai kedai kopi tersebut.

"Ia bahkan tak membeli kopi. Benar-benar waktu yang menyenangkan untuk banyak orang di sana," pungkasnya.

Saat ini, selain tengah sibuk menjadi coach di The Voice, Christina Aguilera juga sedang menggarap album baru. Dalam album barunya, pelantun Geenie in a Bottle tersebut menggandeng rekannya di The Voice, Pharrell Williams.(Gul/Mer)

Sexpedia: Bercinta Pakai Sex Toys

Posted: 17 Feb 2015 09:15 PM PST

Jika pasangan ingin menggunakan sex toys saat bercinta, apa yang harus disepakati sehingga tidak membuat pasangannya tersinggung. Psikolog seksual Zoya Amirin M.Psi menjelaskan kegundahan tersebut dalam Sexpedia episode Rabu, (18/2/2015).

 

Berikut Videonya:

Fans Chelsea Lakukan Tindakan Rasis di Stasiun Paris

Posted: 17 Feb 2015 09:14 PM PST

Tindakan rasis kembali terjadi di ranah sepak bola. Kali ini fans Chelsea yang melakukan tindakan kurang terpuji tersebut saat mereka menyambangi Paris.

Sebuah video yang dirilis oleh The Guardian menunjukkan sekelompok pendukung mencegah pria berkulit hitam untuk masuk dalam kereta. Bahkan mereka secara beramai-ramai meneriaki pria dengan kata-kata yang tak pantas.

"Kami rasis, kami rasis dan itulah cara yang kami suka," kata suporter The Blues.

Rekaman itu muncul tak lama setelah Chelsea bermain imbang 1-1 dengan Paris Saint-Germain di Parc des Princes, Rabu (18/2/2015) dini hari WIB. Pertandingan itu merupakan leg pertama babak 16 besar Liga Champions.

Selain melakukan tindakan rasis, suporter klub asal London Barat itu juga sempat berkelahi di luar stadion. Bahkan Polisi Prancis sampai menembakan gas air mata untuk membubarkan kerusuhan tersebut.

Baca Juga:

Xabi Alonso Cetak Rekor Buruk di Liga Champions

Imbang Tanpa Gol, Peluang Shakhtar & Bayern Masih Hidup

Kroos Gabung Madrid Demi Seseorang

 

 

Perankan Pocong, Chika Jessica Alami Kejadian Mistis

Posted: 17 Feb 2015 09:10 PM PST

Chika Jessica ikut terlibat dalam film Gue Bukan Pocong produksi Ganesa Perkasa Film. Di film ini, Chika memerankan Pomut alias Pocong Imut. Alhasil, selama syuting, Chika pun harus berpakaian pocong.

Saat screening film tersebut di Planet Hollywood XXI, Jakarta Selatan, Selasa (17/2/2015), Chika Jessica menceritakan ada kejadian mistis yang ia alami. Salah satunya adalah pintu kamar mandi yang tertutup sendiri.
 
"Jadi, selesai syuting pintu kamar mandi tertutup, nggak bisa dibuka. Sampai harus dibobol," kata Chika Jessica, membuka obrolan.
 
Namun, ia tak mau ambil pusing. Ia berpikiran positif terhadap kejadian itu. "Yah memang rusak saja pintunya, hehehe," urai cewek yang dikabarkan dekat dengan Dwi Andhika .
 
`Gue Bukan Pocong` mengisahkan perjuangan Raka (diperankan Hardi Fadhilah) yang mati penasaran lantaran cintanya belum dijawab Amelia (diperankan Adzana Bing Slamet). Raka pun meminta bantuan Pomut supaya bisa berkomunikasi lintas dunia dengan Amelia. 
 
Meski berbau horor, nyatanya film garapan Findo Purwono ini ramai dengan adegan komedi. `Gue Bukan Pocong` tayang 26 Februari 2015 mendatang. (Jul/Mer)

Banten Restaurant, Restoran Spesialis Kuliner Khas Banten

Posted: 17 Feb 2015 09:06 PM PST

Seiring maraknya resto-resto yang menyajikan makanan khas daerah di wilayah Banten seperti pempek Palembang, empal gentong Cirebon, gudeg Jogja, dan lainnya, membuat kita bertanya, adakah resto di Banten yang menyuguhkan kuliner khas Banten itu sendiri?

Jawabannya ada! Namanya Banten Restaurant.

Selengkapnya

Pengirim:

Zhibril Ababil

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

Jokowi Berkantor di Istana Bogor untuk Menenangkan Diri?

Posted: 17 Feb 2015 09:05 PM PST

Presiden Joko Widodo (Jokowi) belakangan ini lebih sering terlihat berkantor di Istana Bogor. Mantan Walikota Solo itu hampir setiap hari memanggil para menterinya untuk rapat di tempat tersebut.

Masa-masa pemerintahan Jokowi-Jusuf Kalla diwarnai berbagai gejolak politik dan ekonomi. Paling berat ketika Jokowi harus dihadapkan pada kisruh dua lembaga tinggi, yakni Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Polri.

Apakah tujuan Jokowi berkantor di Istana Bogor untuk menenangkan diri?

Wakil Ketua DPD RI, Farouk Muhammad mengungkapkan, pihaknya belum mengetahui soal seringnya Presiden Jokowi berkantor di Istana Bogor ketimbang Istana Merdeka, Jakarta.

"Kami belum tahu sifatnya, apakah suatu keputusan strategis atau situasional saja. Tapi mungkin karena banjir atau ingin lebih tenang menghadapi situasi sekarang, makanya berkantor di Bogor," papar dia kepada wartawan di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (18/2/2015).

Farouk mengaku tidak ingin berburuk sangka terhadap Presiden Jokowi. Dia menilai, Eks Gubernur DKI Jakarta ini lebih sering berkantor di Bogor hanya karena kebutuhan situasional saja. 

"Kami masih positive thinking, paling kebutuhan situasional saja. Kalau jadi keputusan strategis (pindah ke Bogor), baru kami bahas," ujarnya.

Sementara itu, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, SOfyan Djalil justru membantah pernyataan tersebut. Jokowi berkantor dan sering menggelar rapat di Istana Bogor bukan karena ingin menenangkan diri dari segala permasalahan termasuk gencetan politik dari partai pendukungnya. 

"Oh, tidak lah. Itu kan salah satu tempat (Istana Bogor), Pak Jokowi bisa berkantor," tegas dia.

Sayangnya saat ditanyakan mengenai ketidakefisienan jika menteri harus bolak balik Jakarta-Bogor, Sofyan enggan menjawab. Dia hanya menjawab dengan senyum saja. (Fik/Gdn)

Dekorasi Modern untuk Sambut Tahun Baru Imlek

Posted: 17 Feb 2015 09:00 PM PST

Dekorasi rumah saat Tahun Baru Imlek identik dengan warna merah, lampu lampion, ornamen naga, kembang api, dan berbagai lukisan Tiongkok. Semua itu adalah ornamen tradisional yang sudah melekat sejak lama saat Tahun Baru Imlek datang. Tidak hanya sekedar untuk dekorasi saja, tetapi berbagai ornamen tersebut merupakan simbol yang memiliki arti.

Rumah minimalis dan modern tentunya akan menjadi lebih baik jika dihiasi dengan berbagai ornamen modern pula. Ini dapat membuat pesta Tahun Baru Imlek menjadi lebih berbeda namun tetap bermakna. Tidak ada salahnya jika Anda merayakan Tahun Baru Imlek dengan menambahkan berbagai ornamen modern bukan? Tentunya, dekorasi rumah akan menjadi lebih indah dan terasa berbeda.

Dilansir dari Jewelpie, Rabu (18/02/2015), beberapa ide ini dapat Anda terapkan untuk membuat rumah menjadi terlihat oriental dan indah dengan cara yang modern.

1. Peony Merah dalam Setoples Kaca

Dalam budaya Tiongkok, peony dikenal sebagai bunga yang melambangkan kekayaan dan kehormatan. Memadukan peony merah dengan toples kaca dapat membuatnya terlihat lebih modern. Jika Anda ingin menimbulkan kesan yang lebih oriental, cobalah untuk menyimpan bunga kekayaan ini di dalam vas porselen.

2. Capung

Membuat hiasan capung dapat membuar ruangan terlihat lebih manis. Gunakan hiasan capung ini sebagai pelengkap tema ruangan. Bagi masyarakat Tiongkok, capung ini merupakan simbol kemakmuran, harmoni, dan jimat keberuntungan.

3. Lilin Merah

Lilin dapat memberikan kehangatan dan rasa damai pada ruangan. Berikan pita merah yang mengelilingi lilin tersebut untuk membuatnya tampak lebih cantik dan menghiasi ruangan.

4. Kertas Pom Pom Bunga

Membuat kertas pom pom berbentuk bunga dapat menjadi hal unik dan menarik. Ornamen ini bisa membuat ruangan terlihat lebih cantik dengan warna merah yang menyala.

5. Jeruk Mandarin dalam Wadah Bambu

Jeruk menjadi ciri khas saat Tahun Baru Imlek karena menggambarkan kebahagiaan yang berlimpah. Menyimpan jeruk di dalam keranjang bambu dapat menimbulkan kesan oriental pada ruang makan Anda.

6. Rangkaian Bunga

Sebagian besar orang menggantungkan kata-kata keberuntungan pada pintu rumahnya. Cobalah lakukan hal berbeda dengan membuat rangkaian bunga atau rangkaian miniatur payung kecil di pintu rumah Anda. Ini akan membuatnya terlihat lebih segar dan berwarna.

7. Bunga Anggrek

Jika pada Hari Natal pohon cemara menjadi sasaran untuk dihias, pada Tahun Baru Imlek ini cpbalah untuk menggantungkan beberapa ornamen di bunga anggrek. Selain bunga yang memancarkan keindahan, berbagai hiasan yang digantungkan di dalamnya membuat ruangan akan terlihat lebih cantik dan berwarna.

Teuku Wisnu Jarang Tampil di TV, Ini Jawab Shireen Sungkar

Posted: 17 Feb 2015 09:00 PM PST

Sejak memiliki anak, dan memanjangkan jenggot, Teuku Wisnu jarang terlihat bermain dalam sebuah sinetron. Kabarnya, Wisnu sedang fokus memperdalam ajaran agama Islam, dan berniat menjadi ustad.
 
Namun hal tersebut dibantah sang istri, Shireen Sungkar. Menurutnya, sang suami belum menemukan program yang cocok hingga terkesan hilang dari layar kaca.
 
Hanya saja Shireen Sungkar tak menampik kalau Teuku Wisnu selektif dalam memilih program acara atau sinetron yang akan dimainkannya. Meski semua itu bukan hal yang mudah, namun pemain sinetron Cinta Fitri ini yakin apa yang dijalaninya sang suami adalah terbaik.

"Wisnu masih syuting kok. Cuma stripping belum, karena belum ada yang sesuai sama prinsip dia sekarang. Setiap orang kan punya prinsip masing-masing," kata Shireen Sungkar, saat ditemui di Kemang Utara, Jakarta Selatan, Selasa (17/2/2015).

"Dia maunya pilih program sesuai prinsipnya dia. Misal syuting lawan mainnya ya harus sama aku, nggak mau sama orang lain. Kan nggak mungkin bersentuhan sama yang bukan muhrim. Nggak gampang lah itu," lanjut Shireen Sungkar.

Tak padatnya kegiatan Teuku Wisnu justru membuat Shireen Sungkar senang. "Kalau aku sih sukanya dia begini (tak sibuk syuting), jadi Magrib dan Isya sudah di rumah," tandas Shireen Sungkar.(Fac/Mer)

 
 

Telkomsel Paling Responsif di Twitter

Posted: 17 Feb 2015 08:57 PM PST

Di era modern seperti sekarang ini, melayani pelanggan tidak lagi hanya dilakukan lewat dunia nyata namun juga dunia maya. Operator telekomunikasi pun sudah memanfaatkan media sosial sebagai sarana melayani pelanggan.

Situs Socialbakers.com mendata akun-akun Twitter paling responsif di dunia selama periode kuartal empat (Q4) 2014. Dan ternyata, akun Twitter @Telkomsel didapuk sebagai akun paling responsif di dunia pada periode tersebut. Untuk Facebook, akun Facebook Telkomsel berada di urutan kelima sebagai akun paling responsif di dunia, naik 1 peringkat dari kuartal sebelumnya.

Selama Q4 2014, akun Twitter @Telkomsel memberikan sebanyak 25,220 respon terhadap mention pelanggan, sedangkan akun Facebook Telkomsel memberikan sebanyak 11,536 respon. Saat ini akun Twitter dan Facebook @Telkomsel memiliki lebih dari 500.000 followers

"Sebagai perusahaan yang ingin memberikan pengalaman mobile digital lifestyle terbaik kepada pelanggan, Telkomsel terus memperkuat layanan pelanggan di channel digital, khususnya media sosial", kata Vice President Customer Care Management Telkomsel, Andri Wibawanto dalam keterangannya, Rabu (18/2/2015).

Menurut Andri, merespon pelanggan sangat penting karena ini menunjukkan bahwa perusahaan mau mendengar berbagai masukan dari pelanggan, untuk kemudian ditindaklanjuti dan diselesaikan permasalahannya. Dengan begitu pelanggan semakin loyal.

Akun layanan pelanggan di media sosial dianggap sebagai solusi yang cukup efektif. Saat ini Telkomsel memiliki lebih dari 100 orang officer yang bertugas 7 x 24 jam untuk memberikan respon dalam melayani pelanggan di media sosial. 

Akun media sosial Telkomsel difungsikan sebagai layanan pelanggan, dan media komunikasi/informasi seputar terkait produk, layanan, teknologi, mapun berita-berita baru lainnya tentang Telkomsel.

Telkomsel saat ini memiliki beberapa akun resmi perusahaan, yaitu: di Twitter melalui @Telkomsel, @simPATI, @Kartu_As, @kartuHalo, @telkomselflash, dan @LOOP_ID, sedangkan di Facebook melalui facebook.com/Telkomsel, facebook.com/simPATI, facebook.com/KartuAs, facebook.com/telkomselflash. Untuk Youtube bisa melalui youtube.com/telkomsel, serta Instagram dengan menggunakan identitas @simPATI.

(dew)

Desain Mobil Balap Masa Depan Ferrari Bikin Heboh

Posted: 17 Feb 2015 08:55 PM PST

Tim Formula 1, Scuderia Ferrari bikin heboh dengan desain mobil balap masa depannya yang "dipamerkan" jelang pertemuan Komisi F1 Jenewa hari ini. Pertemuan Komisi F1 untuk membahas peraturan untuk masa depan, termasuk soal bahan bakar dan desain mobil.

Ferrari punya visi untuk membuat mobil tampil lebih visioner dan menarik. Ini agar F1 bisa kembali menarik minat penggilanya yang mulai menurun belakangan ini.

Desain baru yang terlihat di foto di atas mewakili konsep baru Ferrari soal mobil F1. Mobil balap baru itu digambarkan memiliki bodi yang lebih aerodinamis di bagian depan dan juga knalpot dengan tampilan yang lebih ciamik.Mobil dengan warna merah menyala ini bukan sekadar prototip mobil sport biasa, tapi harus lebih dari itu.

Desain mobil masa depan yang disodorkan Ferrari memang dimaksudkan untuk memancing reaksi publik. Desain tersebut memang masih berbentuk gambar saja yang dirancang studio desain.

Meski demikian, Ferrari menilai desain yang mereka sodorkan masih minimal. "Perubahan minimal berhasil membuat mobil jadi lebih berbeda dibandingkan yang sudah kita kenal selama ini. Tantangan kita semua adalah membuat mobil yang ada sekarang lebih menarik lagi," bunyi pernyataan Ferrari seperti dikutip crash.net.

Kebetulan atau tidak, rilis desain baru mobil Ferrari muncul setelah "Tim Kuda Jingkrak", julukan Ferrari, berdebat dengan McLaren dan Red Bull di sebuah pertemuan yang membahas soal konsep baru.

Ferrari F1 concept

Baca Juga:

Dekati Gol Ronaldo, Messi Terinspirasi 2 Top Skor La Liga Ini

3 Bek Bernaluri Striker di Pentas ISL (Bagian 2)

Scholes Ramal Tim yang Lolos Liga Champions

Dua Menko Jokowi Beri Pertanggungjawaban Harga BBM ke DPD

Posted: 17 Feb 2015 08:51 PM PST

Meski kebijakan penaikan harga bahan bakar minyak (2177022) subsidi sudah berlalu, namun pemerintahan Joko Widodo (Jokowi) harus mempertanggungjawabkan keputusan tersebut dihadapan para anggota DPD RI dalam Sidang Paripurna.

Hal ini menyusul Hak Bertanya Anggota DPD dan undangan kepada Presiden untuk memberi penjelasan terkait penyesuaian harga BBM subsidi pada November 2014. 

Pertanggungjawaban atau jawaban Presiden tersebut akan dipaparkan dua menteri koordinator (menko) Jokowi, yakni Menko Bidang Perekonomian Sofyan Djalil dan Menko Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani.

Sofyan Djalil menuturkan kehadirannya dalam Sidang Paripurna DPD untuk mewakili Presiden dalam rangka menjawab pertanyaan anggota DPD. "Salah satunya termasuk kenaikan harga BBM waktu itu," ucap dia kepada wartawan sebelum Sidang Paripurna DPD di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (18/2/2015).

Wakil Ketua DPD RI, Farouk Muhammad menambahkan, sejumlah anggota DPD melontarkan berbagai pertanyaan kepada pemerintah terkait kebijakan penaikan harga BBM subsidi.

"Jadi sekarang ini, Presiden menugaskan dua menteri untuk menyampaikan jawaban pemerintah secara tertulis atas penaikan harga BBM tahun lalu," ucapnya.

Menurut dia, DPD mempertanyakan alasan pemerintah menaikkan harga BBM subsidi Premium dari Rp 6.500 menjadi Rp 8.500 per liter dan Solar dari Rp 5.500 menjadi Rp 7.500 per liter. DPD, lanjutnya, juga ingin penjelasan pemerintah soal dampak dari kebijakan tersebut untuk infrastruktur dan perlindungan sosial.

Farouk menjelaskan, DPD pun mengapresiasi langkah pemerintah dalam memutuskan pencabutan subsidi Premium dan pemberlakuan subsidi tetap bagi Solar Rp 1.000 per liter.

"Setelah kebijakan menaikkan harga, lalu ada perubahan. Tapi saya melihat ini suatu langkah baik oleh pemerintah sehingga nggak terpaku oleh harga tetap tapi mengikuti perkembangan harga pasar di dunia," imbuhnya. (Fik/Gdn)

Call Centre Asia Indonesia Kini Beroperasi 24 Jam

Posted: 17 Feb 2015 08:50 PM PST

Meski masih dirundung duka akibat jatuhnya QZ8501, namun tak menyurutkan maskapai penerbangan asal Malaysia ini untuk meningkatkan layanannya pada penumpang dan calon penumpang.

Bahkan, mulai hari ini, Rabu (18/2/2015), call centre AirAsia Indonesia yang semula hanya beroperasi sekitar 18 jam, kini sudah beroperasi penuh selama 24 jam. Hal ini hanya berlaku untuk nomor 0804 1 333 333. Sementara untuk landline dengan nomor 021-29270999 masih tetap beroperasi seperti jadwal semula: 6 pagi hingga 10 malam. Selain call centre yang lebih siap siaga,
AirAsia indonesia juga terus menambah layanan offline-nya dengan menambah sejumlah gerai. (Liz)

Pemeran Colossus Versi X-Men Pensiun Sejak Film Deadpool

Posted: 17 Feb 2015 08:50 PM PST

Dalam franchise film X-Men, aktor Daniel Cudmore telah lama dikenal fans sebagai Colossus, mutan yang memiliki kekuatan untuk membuat tubuhnya menjadi besi. Akan tetapi, ketika film Deadpool digarap, Cudmore justru kehilangan perannya itu.

Dilansir dari Comicbook.com, Selasa (17/2/2015), Daniel Cudmore dipastikan tidak akan kembali sebagai Colossus seperti halnya di film-film X-Men untuk proyek Deadpool yang akan datang.

Cudmore sendiri membeberkan kabar terbaru itu melalui akun Twitter miliknya, @danielcudmore kepada para penggemar yang sudah mendukungnya untuk bisa tampil kembali di franchise X-Men.

"Terima kasih semuanya untuk semua dukungannya kepada saya untuk memainkan lagi peran #Colossus di #Deadpool tapi sayangnya itu takkan terjadi kepada saya," kicaunya.

Sayangnya, sang aktor tidak membocorkan detail mengenai alasannya tidak lagi memerankan Colossus sejak film Deadpool mendatang. Akan tetapi, ia meluapkan rasa syukurnya karena bisa bermain sebagai Colossus selama bertahun-tahun.

"Saya sudah meledak-ledak memainkan karakter yang mengagumkan selama bertahun-tahun! #Deadpool akan sangat mengesankan dengan #TimMiller dan VancityReynolds #BestFans," tambahnya.

Dimasukkannya Colossus dalam film Deadpool, pertama kali muncul bersama pengumuman bergabungnya Gina Carano sebagai anggota Morlock bernama Angel Dust. Laporan tersebut secara tidak langsung menyebut bahwa Colossus akan muncul di film walaupun di situ disebut bahwa Cudmore akan tampil kembali.

Franchise film X-Men sendiri telah digarap oleh 20th Century Fox selama bertahun-tahun, dan kini studio sedang memanfaatkan booming superhero. Fantastic Four yang kemungkinan bergabung dengan dunia X-Men, menjadi salah satu properti Fox di kancah film adaptasi komik Marvel.

Film Deadpool dijadwalkan untuk tayang pada 12 Februari 2016. Sementara itu, X-Men: Apocalypse bakal dirilis pada 27 Mei 2016 dengan Oscar Isaac sebagai penjahat utama yang namanya diambil dari judulnya. Menyusul kemudian film Gambit yang merupakan salah satu anggota X-Men pada Oktober 2016. (Rul/Feb)

Tas Diduga Berisi Bom Ditemukan di Yogya, Malioboro Ditutup

Posted: 17 Feb 2015 08:46 PM PST

Hotel Inna Garuda, Jalan Malioboro, Yogyakarta, mendadak heboh setelah juru parkirnya menemukan benda mencurigakan diduga berisi bom. Adalah Lerep Saptata yang menemukan tas berwarna abu-abu itu.

Manager Hotel Inna Garuda Iskandar mengatakan, pihaknya mendapatkan laporan soal penemuan benda mencurigakan itu, Rabu (18/2/2015) sekitar pukul 08.30 WIB. Penemuan itu kemudian langsung dilaporkan ke bagian keamanan hotel.

Dia mengatakan, keamanan hotel lalu melakukan pengecekan menggunakan metal detector. Dan saat pengecekan, metal detector tersebut bereaksi dengan mengeluarkan bunyi.
 
"Dari bagian parkir lalu ke security lalu sama bagian security diperiksa pakai metal detector bunyi, terus kita laporkan," ujar Iskandar di lokasi, Yogyakarta, DIY.

Saat ini tim Jihandak Gegana Polda DIY tengah berada di lokasi sejak pukul 10.00 WIB. Pemeriksaan terhadap benda mencurigakan itu masih terus dilakukan.

Namun akibat temuan diduga bom ini, arus lalu lintas di Malioboro ditutup dan dialihkan. (Ndy/Yus)

Mantan Suami Mariah Carey Pacari Mantan Istri Eddie Murphy?

Posted: 17 Feb 2015 08:40 PM PST

Nick Cannon, mantan suami Mariah Carey sempat digosipkan dengan Amber Rose. Dan kini, Nick digosipkan dengan cewek lain. Siapa?

Diwartakan People, Selasa (17/2/2015), Nick menghabiskan kencan hari Valentine di New York dengan seorang cewek. Bukan Amber Rose, melainkan Nicole Murphy, bintang reality show Hollywood Exes.

Keduanya terlihat makan malam bareng di restoran Tavern on the Green di kawasan Manhattan, New York pada Sabtu malam, 14 Februari lalu.

Nick Cannon dan Nicole Murphy (dok. People)

"Mereka datang ke restoran jam 11 malam. Bergaya kasual tapi tampak menawan," kata sebuah sumber pada People. "Jelas sekali mereka sedang kencan malam itu. Mereka berpegangan tangan dan terlihat ramah."

Menu yang disantap Nick Cannon, 34 tahun, dan Nicole Murphy, 47 tahun, malam itu adalah kerang, steak filet mignon, sup krim jamur, dan pasta carbonara. Nicole minum wine sedang Nick minum soda. Keduanya tak memesan makanan penutup. "Mereka pergi setelah satu jam," kata sebuah sumber.

Apa kencan di hari Valentine itu pertanda Nick Cannon dan Nicole Murphy sudah resmi jadi kekasih?

Hal itu yang belum jelas. Yang sudah jelas, Nick sudah resmi menggugat cerai Mariah Carey bulan Januari 2015 kemarin, sedang Nicole, yang pernah jadi istri Eddie Murphy, juga sedang jomblo usai memutus tali pertunangan dengan mantan bintang American football Michael Strahan. (Ade/Mer)

"Shakhtar Harusnya Bungkam 10 Pemain Bayern"

Posted: 17 Feb 2015 08:39 PM PST

Pelatih Shakhtar Donetsk, Mircea Lucescu menyayangkan timnya gagal membungkam Bayern Muenchen. Padahal, Shakhtar memiliki peluang setelah Bayern bermain dengan 10 orang sejak menit ke-65.

Melakoni pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Arena Lviv, Rabu (18/2) dini hari WIB, Shakhtar mampu merepotkan The Bavarians. Meski kalah dalam penguasaan bola, tapi The Miners sukses menahan gempuran Die Bayern.

Tim tuan rumah memiliki kesempatan memetik kemenangan setelah Xabi Alonso dihadiahi kartu kuning kedua di menit ke-65. Alonso terpaksa diusir keluar lapangan setelah melakukan pelanggaran keras terhadap Taison.

Sayang, unggul jumlah pemain gagal dimanfaatkan dengan baik oleh Shakhtar. Pertandingan pun harus berakhir dengan skor sama kuat 0-0.

"Kami masih memiliki kesempatan. Sayang, kami tidak bisa memainkan skema pertandingan meski Xabi Alonso diusir. Kami tidak bisa menguasai laga dan membuat beberapa kesalahan," kata Lucescu di situs resmi UEFA.

"Kami jauh dari bentuk permainan kami, tentu saja. Ini adalah masalah bagi kami, tapi kami masih memiliki waktu untuk mengubahnya," lanjut pelatih 69 tahun tersebut.

Hasil ini, membuat peluang Shakhtar Donetsk lolos ke perempatfinal Liga Champions masih terbuka. Minimal, mereka harus bermain imbang 1-1 jika ingin mengamankan tiket ke fase selanjutnya.

"Bayern memiliki banyak pemain berpengalaman, sedangkan kami banyak dihuni pemain-pemain muda. Perbadaannya begitu besar dan menakjubkan jika pemain kami berhasil berdiri tegak menghadapi lawan berkualitas," imbuhnya.

Baca Juga:

"Hajar Bayern, Shakhtar Bakal Dianggap Pahlawan"

Guardiola: Shakhtar Lawan Tangguh!

Ditahan Shakhtar, Ini Komentar Guardiola

Tergiur Untung Besar, Petani Pilih Jadi Penambang Batu Akik

Posted: 17 Feb 2015 08:38 PM PST

Minat masyarakat terhadap batu akik semakin tinggi. Tidak hanya orang tua, namun kawula muda sekarang pun turut mengenakan batu dengan corak yang khas tersebut.

Hal ini membuat batu akik menjadi bisnis yang menggiurkan. Beredar isu melimpahnya batu akik membuat masyarakat yang berprofesi sebagai petani beralih  penambang batu akik.

Hal tersebut disikapi serius oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Sofyan Djalil. Dia berpendapat, yang mendorong beralihnya profesi karena hasil yang diberikan dari tambang batu akik lebih besar.

"Ya kalau batu akik bisa bikin duit lebih banyak kenapa tidak. Nanti diberesin lagi," kata spfyan di Jakarta seperti ditulis Rabu (18/2/2015).

Dia mengatakan, memang dalam jangka waktu lima hingga 10 tahun jutaan petani meninggalkan lahan mereka.

"Sekarang ini dalam lima sampai 10 tahun terakhir, lima juta keluarga petani meninggalkan sawah dan pertanian. Itu tren yang umum di mana-mana," imbuhnya.

Maka dari itu, untuk mengembalikan kondisi di mana para petani kembali ke sawah mesti memberikan insentif. Dia mengatakan, salah satu yang dilakukan pemerintah ialah pemberian alat produksi pertanian (alsintan).

Kemudian, perlunya restrukturisasi lahan pertanian. "Nanti suatu saat barangkali kita perlu restrukturisasi persawahan jangan lagi sawah-sawah yang kecil, supaya bisa lebih meningkatkan investasi," tandas dia. (Amd/Ndw)

Polo Ralph Lauren Diskon 67 Persen, Harga Mulai Rp 50 Ribuan

Posted: 17 Feb 2015 08:35 PM PST

Merek busana pria terkenal, Polo Ralph Lauren menggelar promo khusus dalam rangka menyambut datangnya Imlek. Diskon sampai dengan 67 persen diberikan bagi seluruh produknya di gerai Plaza Semanggi, Jakarta.

Dengan promo diskon ini, sehelai T-shirt dengan bahan nyaman bisa diperoleh dengan harga mulai Rp 50 ribuan. Nah, promo ini sendiri hanya berlaku mulai hari ini, Rabu 18 Februari 2015 hingga tanggal 22 Februari mendatang. 

Garung, Desa Mandiri Energi dari Kotoran Sapi

Posted: 17 Feb 2015 08:33 PM PST

Limbah kotoran sapi di desa-desa di Jawa Timur, selama ini belum banyak dimanfaatkan secara maksimal. Padahal sebenarnya limbah kotoran sapi ini sangat berpotensi untuk menghasilkan energi jika kita tahu bagaimana mengolahnya.

Seperti yang terjadi di desa Garung, Kecamatan Sambeng Kabupaten Lamongan Jawa Timur ini.  Di kampung ini, beberapa mahasiswa Universitas Brawijaya Malang mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat.

Kegiatan mahasiswa ini berlangsung pada tanggal 5 sampai dengan 9 Februari. Salah satu program yang dibuat adalah memberikan wawasan tentang bagaimana memanfaatkan kotoran sapi menjadi lebih bermanfaat,

Kepada warga, mahasiswa menjelaskan bahwa, kotoran sapi dapat diolah dan dimanfaatkan menjadi biogas, pupuk serta pakan ikan. Diharapkan dengan kegiatan ini dapat membantu masyarakat desa Garung lebih bijak memanfaatkan limbah yang ada di daerahnya yang berupa kotoran sapi.

Warga desa Garung mayoritas memiliki sapi, hampir setengah keluarga dari 500 KK memiliki ternak sapi, Permasalahan yang dihadapi adalah masih belum termanfaatkan kotoran sapi sehingga kotoran tersebut menimbulkan polusi baik udara, tanah maupun estetika.

Program mahasiswa ini diharapkan dapat membantu masyarakat desa Garung akan teknologi. Biogas yang dihasilkan dapat dimanfaatkan untuk memasak, menyalakan lampu listrik ataupun penerangan dan hasil slurry biogas dapat dimanfaatkan untuk pupuk dan pakan ikan.

Sehingga beberapa kebutuhan masyarakat dapat dipenuhi dengan program ini. Program ini diharapkan juga menjadi pelopor dalam memanfaatkan limbah dan menjadi percontohan desa mandiri energi.

Pesan Panglima TNI untuk 800 Prajurit Pasukan Pengaman Sudan

Posted: 17 Feb 2015 08:32 PM PST

Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko memimpin upacara pelepasan keberangkatan 800 prajuritnya ke Darfur, Sudan, untuk misi pemeliharaan perdamaian Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB). Dalam pesannya, Jenderal Moeldoko mengingatkan agar anak buahnya tidak melakukan tindakan primitif.

"Jangan melakukan tindakan primitif, ikuti pendahulu kalian yang sudah mendapat apresiasi dari panglima yang membawahi kalian," tegas Moeldoko.

Pantauan Liputan6.com, acara pelepasan ini juga dihadiri seluruh kepala staff angkatan, yakni Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jendral TNI Gatot Hermantyo, Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Agus Supriatna dan Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Adi Supandi.

"800 prajurit TNI tegabung dalam Satuan Tugas Batalyon (Satgas Yon) Komposit 1 Kontingen Garuda XXXV UNAMID. 650 dari TNI AD, 100 dari TNI AL, 50 dari TNI AU. Pasukan UNAMID (United Nations Mission in Darfur) akan dipimpin oleh Letkol Infanteri Herry Subagyo," demikian keterangan Mabes TNI, Rabu (18/2/2015), di Plaza Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur.

Pemimpin pasukan UNAMID Letkol Infanteri Herry Subagyo menjelaskan, pasukannya akan berangkat dalam 3 kloter. Kloter pertama terbang pada 20 Februari, kloter kedua 22 Februari, dan kloter 3 pada 24 Februari 2015. Berangkat dari Bandar Udara Halim Perdana Kusuma.

"Pasukan diberi waktu sehari untuk berkumpul dengan keluarga. Kloter pertama berangkat tanggal 20 Februari pagi hari. Kloter kedua akan berangkat siang hari. Kloter ketiga tanggal 24 Februari. Tepatnya pukul berapa belum tahu," ujar Herry.

Disebutkan, tugas-tugas pasukan meliputi patroli untuk mengamankan aset PBB, melaksanakan perlindungan terhadap objek, personel PBB, warga sipil, dan mendukung pelaksanaan kegiatan kemanusiaan bagi konvoi bantuan kemanusiaan dan disarmament, demobilization and reintegration (DDR).

"Mereka (pasukan kontingen Garuda 35) merupakan anggota yang telah lulus seleksi, baik tingkat daerah maupun pusat. Seleksi ini dilakukan Pusat Misi Pemelihara Perdamaian (PMPP) TNI, termasuk tes kesehatan jasmani, kesehatan kejiwaan, kemampuan mengemudi kendaraan, bahasa Inggris dan komputer," demikian keterangan dari Mabes TNI. (Sun)

Pemuda Tiongkok Angkut Beruang Pakai Lamborghini

Posted: 17 Feb 2015 08:30 PM PST

Banyak orang merayakan hari Valentine dengan berbagai cara termasuk yang unik ketika menunjukkan kasih sayang kepada orang-orang yang spesial.

Salah satu contoh cara unik tersebut seperti yang dilakukan oleh pemuda asal Tiongkok ini yang rela membawa sebuah boneka beruang berukuran ekstra besar dengan menggunakan Lamborghini Gallardo. Tak hanya itu saja, pemilik supercar berkelir oranye juga membawa begitu banyak bunga mawar.

Karena ukurannya yang tak biasa, boneka beruang ini pun tidak cukup dimasukkan ke dalam kabin Lamborghini yang sempit. Alhasil, si pemilik supercar berlogo banteng ini terpaksa membawa boneka beruang di kap belakang, demikian dilansir dari Autoevolution, Rabu (18/2/2015).

Tak pelak, aksi tersebut pun sukses membuat sang kekasih terkejut. Sembari terharu, sang kekasih pun tak kuasa menolak dan langsung menerima lamaran.

Untuk diketahui,  aksi unik membawa boneka raksasa dengan Lamborghini ini merupakan yang kedua kalinya terjadi di Tiongkok. Sebelumnya, seorang pemilik Lamborghini Aventador di Dalian memajang boneka beruang raksasa di atap supercar miliknya. Ada-ada saja!

(Ysp/Gst)

Sosok Wanita Ini yang Bikin Afgan Terpesona

Posted: 17 Feb 2015 08:30 PM PST

Muda dan berbakat menjadikan solois Afgan Syah Reza dipuja-puja kaum hawa. Belum lagi, lagu-lagu cinta nan galaunya yang amat mengena di hati. Digilai wanita, Afgan tak asal comot untuk dijadikan pacar. 

Pelantun Bukan Cinta Biasa itu punya kriteria wanita idaman. Afgan selalu terpesona dengan sosok wanita berambut lurus. Ia punya alasan mengapa terpesona dengan sosok wanita seperti itu.
 
"Saya selalu terpesona dengan perempuan berambut lurus. Bagi saya itu mencerminkan karakter sejati perempuan," kata Afgan, di sela peluncuran `Sunsilk Lively Straight` di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (17/2/2015).
 
Bahkan, saat ini Afgan sedang menyiapkan lagu terbaru yang mengangkat kecantikan seorang wanita. Afgan masih merahasiakan judul lagu itu.
 
"Lagu ini terinspirasi dari perempuan-perempuan. Jadi lagunya bisa dibilang didedikasikan untuk perempuan cantik, enerjik dan fresh," imbuh Afgan. (Jul/Mer)

Fenomena '3 Matahari' Cantik Muncul di Rusia

Posted: 17 Feb 2015 08:28 PM PST

Warga di kota Chelyabinsk, Rusia beruntung bisa menyaksikan fenomena unik seperti '3 matahari' muncul di atas cakrawala. Tak lama kemudian, beredar banyak foto-foto terkait pemandangan unik dan cantik itu di media sosial. Demikian diberitakan kantor berita Rusia Tass.

Menurut ahli meteorologi setempat, penampakan tersebut kerap dikenal dengan sebutan 'halo'. Merupakan ilusi optik yang disebabkan dari kristal es di udara yang membiaskan sinar matahari.

"Kristal es yang tak bisa dipandang dengan mata telanjang itu adalah produk dari suatu pagi yang sangat dingin, dengan suhu sekitar 25 derajat," kata ketua badan ramalan cuaca di kawasan Sverdlovsk, Galina Sheporenko seperti dikutip dari BBC, Rabu (18/2/2015).

Beberapa hari sebelumnya, penduduk setempat juga dikejutkan dengan pemandangan tak terduga lain yakni salju kebiru-biruan yang menutup jalan-jalan kota. Ternyata merupakan akibat dari tumpahnya cairan kimia dari sebuah pabrik pewarna telur paskah yang menguap dan bercampur dengan salju.

Laman New York Times menyebutkan, masyarakat kota Chelyabinsk sepertinya mulai terbiasa dengan kejadian tak biasa. Setelah munculnya meteor seberat 570 kilogram di langit kota itu pada 2013.

Bongkahan batu besar berwarna hitam diangkat dari dasar Danau Chebarkul, Rusia. Diyakini sebagai pecahan meteorit yang meledak di langit Chelyabinsk 15 Februari 2013.

Saat itu, pecahan batu angkasa tersebut tercemplung di danau beku, meninggalkan lubang selebar 6 meter di permukaan es. Para ilmuwan mengatakan, itu adalah fragmen meteorit Chelyabinsk terbesar yang ditemukan.

Lebih dari 1.000 orang terluka saat meteorit selebar 17 meter dengan berat 10.000 ton terbakar di langit Rusia. Sebagian besar karena terkena pecahan kaca dan akibat gedung-gedung yang berguncang hebat.

Detik-detik pengangkatan pecahan meteorit sepanjang 1,5 meter dari dasar danau disiarkan secara langsung di televisi setempat. Batu itu dibungkus dengan bahan khusus dan ditempatkan dalam lembaran logam saat masih ada di bawah air. (Tnt/Sss)

Demokrat: Jokowi Punya Banyak Alternatif Gantikan Abraham Samad

Posted: 17 Feb 2015 08:25 PM PST

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad telah menyandang status tersangka terkait dugaan pemalsuan dokumen. Karena itu, pria asal Makassar, Sulawesi Selatan tersebut dinilai harus segera mengundurkan diri.

Terkait hal itu, politisi Partai Demokrat Didik Mukrianto menilai, Presiden Jokowi tak perlu bingung untuk mencari pengganti Samad.

"Kan itu sudah ada undang-undangnya. Sudah ada calon pimpinan KPK yang sudah di-fit and proper test dari DPR. Banyak pilihan sederhana yang bisa diambil Presiden," kata Didik di Jakarta, Rabu (18/2/2015).

"Kita kasih pilihan tersebut kepada Presiden untuk memilihnya," imbuh dia.

Meski demikian, Sekretaris Fraksi Partai Demokrat DPR itu mengatakan, bisa saja Jokowi menunjuk pilihan yang lain. "Mungkin Presiden punya jalan sendiri yang lebih taktis seperti yang selama ini beliau lakukan."

Selain itu, anggota Komisi III DPR tersebut juga meminta Jokowi untuk segera memutuskan status calon tunggal Kapolri Komjen Pol Budi Gunawan.

"Kalau berlarut-larut dan tidak segera diputuskan maka akan timbul persoalan baru kenegaraan yang lebih complicated dan menimbulkan ketidakpastian, khususnya dalam proses penegakan hukum," ujar dia.

"Khususnya penciptaan rasa aman masyarakat dan perwujudan pemerintah bersih dan bebas korupsi," tandas Didik.

Setidaknya ada 2 nama calon pimpinan KPK yang dinyatakan lolos fit and proper test atau uji kelayakan dan kepatutan oleh Komisi III DPR. Pemilihan ini diadakan untuk menggantikan posisi Busyro Muqoddas yang telah habis masa jabatannya sebagai Wakil Ketua KPK.

Mereka adalah Busyro Muqoddas yang kembali maju dan Kepala Bidang Hubungan Internasional ‎Sekretariat Kabinet Roby Arya Brata. (Ndy/Yus)

Hadapi Pasar Bebas ASEAN, Ini Strategi Pengusaha Truk Indonesia

Posted: 17 Feb 2015 08:25 PM PST

Masih minimnya infrastruktur yang memadai di Indonesia, menjadi penghalang untuk mewujudkan transportasi dan logistik yang efektif dan efisien.

Rasio biaya logistik nasional secara keseluruhan terhadap produk domestik bruto (PDB) mencapai 23,6 persen. Jauh di atas negara lain, seperti Amerika sebesar 9,9 persen, Jepang 10,6 persen dan Korea Selatan 16,3 persen.

Di ASEAN, sisi logistik Indonesia masih berada pada posisi ke 6, di bawah Singapura, Malaysia, Thailand, Filipina, dan Vietnam. Padahal dengan wilayah yang luas dan jumlah penduduk yang besar, Indonesia merupakan pangsa pasar yang sangat besar.

"Ini merupakan tantangan berat bagi pelaku industri nasional yang harus diselesaikan bersama untuk mewujudkan daya saing Indonesia terhadap negara ASEAN lainnya," seperti dikutip dari keterangan Ralali.com, Rabu (18/2/2015).

Dalam rangka meningkatkan kesiapan pelaku usaha transportasi menyambut MEA 2015, Aptrindo bekerjasama dengan Supply Chain Indonesia, TruckMagz dan didukung oleh Ralali.com, menyelenggarakan konferensi dan musyawarah nasional, bertemakan: "Membangun Moda Transportasi Jalan untuk Sistem Transportasi Multimoda dan Logistik yang Efektif dan Efisien dalam Menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) 2015".

Acara ini akan dihadiri oleh para praktisi, akademisi, birokrat dan pemerhati bidang transportasi dan logistik di Indonesia.
Konferensi yang terbuka untuk umum ini, akan diselenggarakan pada tanggal 25 & 26 Februari 2015 di The Golf Pantai Indah Kapuk, mulai pukul 08:30 – 18:00. Acara juga akan diramaikan dengan adanya truk expo.

Acara ini perlu dihadiri bagi Anda yang tertarik untuk memperoleh pemahaman tentang:

•    Perkembangan industri transportasi dan logistik, terutama pada industri transportasi darat di Indonesia
•    Kebutuhan dan ketersediaan infrastruktur transportasi darat di Indonesia
•    Kebutuhan jasa logistik sektoral dan perkiraan pertumbuhannya tahun 2015
•    Strategi industri transportasi dan logistik pada era globalisasi Masyarakat Ekonomi ASEAN 2015
•    Peran APTRINDO pada industri transportasi dan logistik Indonesia
•    Perumusan rekomendasi perbaikan dan pengembangan sistem logistik nasional, khususnya untuk sektor transportasi darat.

Konferensi ini didukung oleh Ralali.com, selaku industrial ecommerce yang banyak menyediakan kebutuhan MRO (maintenance, repair, and operations) bagi perusahaan transportasi dan logistik di Indonesia.

Ralali.com menyediakan produk yang sangat lengkap, dengan lebih dari 18 ribu macam produk industri dari 200 merek ternama, yang dapat menjadi penunjang kebutuhan perusahaan anda. Ralali turut hadir pada event Konferensi Aptrindo 2015 dengan menyajikan materi “Penerapan eTransaction untuk Transparansi dan Kinerja yang Efektif dan Efisien”.

Pengunjung Konferensi Aptrindo 2015 juga dapat mengunjungi booth Ralali.com untuk memperoleh informasi lebih jauh tentang bagaimana teknologi dapat memecahkan permasalahan perusahaan Anda pada bidang pengadaan serta voucher dan merchandise menarik.  

Untuk informasi dan pendaftaran event, dapat menghubungi:

Vey sekretariat@supplychainindonesia.com
0856 221 7513

Ratna Hidayati
ratna.hidayati@arveo.co.id
0878 6033 6363 atau 031 355 6677

(Adv)

Video Laga Sengit Shakhtar vs Bayern

Posted: 17 Feb 2015 08:25 PM PST

Bayern Munich menuai hasil negatif ketika bertandang ke markas Shakhtar Donestk, Donbass Arena, Selasa (17/2/2015) atau Rabu dini hari WIB. Bayern harus puas bermain imbang tanpa gol.

Bayern harus bermain dengan 10 orang pemain setelah gelandang bertahan, Xabi Alonso mendapat kartu kuning kedua di menit 65. Sial, Shakhtar tidak mampu memanfaatkan keunggulan jumlah pemain. Hingga peluit panjang dibunyikan tidak ada gol tercipta.

Hasil imbang tanpa gol ini membuat kedua kubu sama-sama memiliki peluang besar untuk melanjutkan langkah ke perempat final. Hanya butuh kemenangan 1-0 bagi kedua kubu untuk melewati fase 16 besar. Leg 1 akan berlansung di Allianz Arena, 12 Maret 2015.

Baca Juga:
Indonesia Ganyang Malaysia
Data dan Fakta Menarik Babak 16 Besar Liga Champions
5 Pelajaran Usai MU Lolos ke Perempat Final Piala FA


Ini Alasan Pemerintah Tak Turunkan Harga Premium dan Solar

Posted: 17 Feb 2015 08:22 PM PST

Pemerintah tak mengubah harga Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis premium dan solar pada pertengah Pebruari 2015. Padahal sebelumnya, pemerintah memberikan sinyal akan menurunkan harga BBM pada 15 Februari kemarin.

Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Migas) Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), I Gusti Nyoman Wiratmaja Puja mengatakan, berdasarkan Peraturan Menteri (Permen) ESDM Nomor 39 tahun 2014 Tentang Perhitungan Harga Jual Eceran Bahan Bakar Minyak (BBM), yang telah diubah dengan Permen ESDM Nomor 4 Tahun 2015, Pemerintah memutuskan bahwa harga BBM untuk Bensin RON 88 di wilayah penugasan Luar Jawa-Madura-Bali dan Minyak Solar (Gasoil) serta Minyak Tanah (Kerosene), selama bulan Pebruari 2015, dinyatakan tetap.

"Rinciannya sebagai berikut, Minyak tanah (Kerosene)  Rp 2.500 per liter termasuk PPN, minyak solar (Gasoil)  Rp 6.400 per liter termasuk PPN dan PBBKB, bensin RON 88 Rp 6.600 per liter termasuk PPN dan PBBKB," kata Wira, di Jakarta, Rabu (18/2/2015).

Menurut Wira, Keputusan tersebut diambil atas pertimbangan beberapa aspek, antara lain untuk menjaga kestabilan pengelolaan harga dan logistik sepanjang perbedaan harga masih belum signifikan.

Dengan evaluasi dan penetapan harga bulanan, tingkat harga minyak bumi saat ini dan kecenderungannya naik, rata-rata harga indeks pasar minyak solar (MOPS Gasoil) pada 13 Februari 2015 meningkat sampai lebih dari US$ 73 per barel,  maka permintaan penurunan harga oleh Komisi VII DPR pada minyak solar tidak dapat dipenuhi.

"Rata-rata sampai saat ini 5,7 persen lebih tinggi dari rata-rata pada periode pada saat pembahasan dengan Komisi VII DPR RI pada tanggal 3 Pebruari 2015,"  ungkapnya.

Untuk  menjaga akuntabilitas publik, auditor pemerintah maupun Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia dilibatkan. Audit itu mencakup realisasi volume pendistribusian jenis BBM tertentu, penugasan khusus, besaran harga dasar, biaya penugasan pada periode yang telah ditetapkan, besaran subsidi, hingga pemanfaatan selisih-lebih dari harga jual eceran.

Sebelumnya, Ketua Tim Ahli Wakil Presiden (Wapres), Sofjan Wanandi menyatakan bahwa harga BBM jenis premium dan solar bakal turun pada 15 Februari ini. Kebijakan tersebut diambil karena harga rata-rata minyak dunia masih rendah walaupun dua hari menjelang pengumuman kebijakan BBM, harga minyak dunia rebound ke level US$ 51 per barel.

Menurut Sofjan, penguatan harga minyak dunia hanya bersifat sementara karena pengaruh kondisi politik di Yunani dan Timur Tengah yang belum selesai. Konflik politik tersebut kian memanas sehingga memicu kenaikan harga minyak dunia.

"Tapi trennya saya pikir begini saja (turun). Naik turunnya harga minyak dunia tidak akan banyak. Volatilitas tinggi karena politik bukan suplai dan demand (permintaan)," papar dia.

Sofjan menegaskan, harga BBM premium dan solar akan mengalami penurunan kembali pada 15 Februari ini. Namun pemerintah mengaku masih menghitung berapa besar penurunan harga jual BBM. (Pew/Gdn)

2 Pimpinan KPK Tersangka, Jokowi Diminta Bentuk Panitia Seleksi

Posted: 17 Feb 2015 08:22 PM PST

Status tersangka kasus dugaan tindak pidana yang kini disandang 2 pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yakni Abraham Samad dan Bambang Widjojanto, muncul kekhawatiran bahwa KPK akan semakin tumpul.

Aktivis antikorupsi dari Konsulat Nasional Gerakan Antikorupsi Indonesia, Harlans M Fachra, meminta Presiden Joko Widodo segera turun tangan agar komisi antirasuah itu tetap eksis dan efektif bekerja dalam pemberantasan korupsi.

Menurut dia, Jokowi semestinya berpikir lebih panjang untuk memperbaiki KPK dengan menjaring komisioner yang memiliki integritas dan tidak mudah jadi sasaran tembak. Karenanya Harlans menyatakan agar Jokowi membentuk panitia seleksi (Pansel) calon pimpinan KPK. Terlebih, masa jabatan pimpinan KPK saat ini akan berakhir pada Desember nanti.

“Hemat kami institusi KPK perlu diselamatkan. Bulan Desember 2015, Pimpinan KPK akan berakhir masa tugasnya. Oleh karenanya Presiden Jokowi sudah semestinya membentuk pansel calon pimpinan KPK,” kata Harlans di Jakarta, Rabu (18/2/2015).

Namun, Harlans juga mengingatkan Jokowi agar tidak asal-asalan dalam membentuk pansel KPK. Sebab lanjut dia, pansel KPK idealnya terdiri dari figur-figur berintegritas yang mengutamakan kepentingan bangsa di atas kepentingan pribadi maupun kelompok.

Lebih jauh Harlans mengatakan, hal penting yang perlu dilakukan pansel KPK nanti adalah kemampuan untuk bekerja sendiri tanpa harus meminta bantuan lembaga swadaya masyarakat (LSM), terutama saat menelusuri rekam jejak para calon komisioner di komisi antirasuah itu.

“Jangan sampai pansel KPK men-sub-kan penelusuran rekam jejak calon ke LSM, karena itu berpotensi mementingkan kelompok tertentu,” ujar dia.

Harlans menegaskan, pansel KPK merupakan pintu pertama dalam menyeleksi para pemberantas korupsi. Harapannya, jangan sampai komisioner KPK yang akan datang justru mudah menjadi sasaran tembak karena memang punya masalah hukum sebagaimana terjadi pada Abraham Samad dan Bambang Widjojanto saat ini.

“Sudah waktunya kepercayaan diberikan kepada penegak hukum untuk membuktikan dirinya layak dipercaya setelah kita menjalani reformasi selama 17 tahun. KPK di masa mendatang harus memperbaiki penegak hukum lain dengan cara-cara membangun,” tandas Harlans. (Tya/Yus)

Begini George Clooney Rayakan Valentine Bersama Istri

Posted: 17 Feb 2015 08:20 PM PST

Setelah menikah, ini adalah Valentine pertama yang dirayakan George Clooney dan sang istri, Amal Alamuddin. Mereka terlihat sangat bahagia.

Pasangan pengantin baru ini menghabiskan Hari Kasih Sayang, pada Sabtu (14/2/2015) malam di sebuah restoran sushi favorit mereka di kawasan Studio City, California. Dilaporkan Aceshowbiz, Selasa (17/2/2015), George Clooney dan Amal meninggalkan restoran sushi sambil tersenyum, dan berpegangan tangan.



George Clooney mengenakan kemeja hitam lengan pendek dipadukan dengan celana jins biru, dan sepatu abu-abu. Sedangkan Amal, mengenakan kaus putih, jaket suede cokelat, serta celana skinny hitam. Rambutnya dibiarkan tergerai.

George Clooney berjalan di depan sang istri, namun gandengannya tak dilepaskan. Dan pemain film Gravity ini pun membiarkan Amal masuk ke dalam mobil lebih dulu, sebelum dirinya.



George Clooney dan Amal menikah pada September 2014 di Venice, Italia. Dan pekan lalu, keduanya menikmati perjalanan ke Cabo San Lucas, Meksiko. Sebuah sumber mengatakan pasangan itu bergabung dengan teman-teman mereka seperti Cindy Crawford, dan Rande Gerber.(Mer/Ade)

Justin Bieber Melempari Diri Sendiri dengan Telur

Posted: 17 Feb 2015 08:20 PM PST

Justin Bieber pernah terlibat kasus kenakalan remaja kategori vandalisme dengan melempar telur ke rumah tetangga. Tindakannya ini menyebabkan kerugian material, belum lagi keributan yang ditimbulkan saat itu.

Bentuk tanggung jawab Bieber kala itu, ia harus keluar dari lingkungan Calabassas, California. Tetapi seperti dilaporkan Dailymail belum lama ini, pelantun Beauty and A Beat ini malah membuat kasusnya menjadi bahan lelucon.



Malah, Bieber sampai masuk ke acara Comedy Central, tayangan televisi kabel Amerika. Masalah serius yang sampai menyeret pria 20 tahun ini justru dikomersilkan dalam sebuah acara komedi, entah apa maksud Bieber.



Dalam tayangan cuplikan videonya, tampak Bieber bertelanjang dada. Di dadanya itu, Bieber dilempari telur. Tampak kuning telur bercampur dengan tato dan kulit Bieber. Pria yang tidak lagi menjadi kekasih Selena Gomez itu tampak meringis dan memejamkan mata.

"Watch @justinbieber learn how poor, defenseless houses feel. The #BieberRoast premieres March 30," tulis official Comedy Central.

Ada juga promo iklan lain yang melibatkan nama Selena Gomez, Bieber mencantumkan judul lagu Selena ketika ia tampak berlaga melempar telur, tampak tulisan  `Come and Get It` yang adalah salah satu single Selena.

(Put/Ade)

Berikut ini video Bieber dilempari telur.

 

 

Watch @justinbieber learn how poor, defenseless houses feel. The #BieberRoast premieres March 30. #BieberRoast #JustinBieber

A video posted by Comedy Central (@comedycentral) on

Google Doodle Rayakan Ulang Tahun Alessandro Volta ke-270

Posted: 17 Feb 2015 08:17 PM PST

Google Doodle hari ini ikut memeriahkan peringatan ulang tahun Alessandro Volta yang ke-270. Ia dikenal sebagai seorang penemu baterai elektrik yang tersohor.

Penemuannya berawal dari kejadian tak terduga, dimana Volta dan Luigi Galvani, seorang professor di bidang anatomi sedang melakukan pembedahan katak.

Ketika keduanya melihat kejutan listrik yang membuat kaki katak berkejang, Galvani mengatakan bahwa terdapat elektrik spesial di dalam tubuh hewan.

Dari teori tersebut, Volta membuat teori sendiri bahwa kejutan listrik tersebut disebabkan oleh dua logam berbeda yang menyentuh badan katak. Kemudian, Volta melakukan eksperimen dengan menggunakan logam berbeda. Akhirnya, terciptalah baterai listrik pertama di dunia bernama Pile Voltaic.

Dilansir TheGuardian, Rabu (18/2/2015), Plie Voltaic terbuat dari tumpukan logam bulat yang dipisahkan oleh karton dan kain yang direndam di dalam air laut. Ide ini tercetus dari hipotesisnya bahwa cairan di dalam kaki katak yang menjadi kunci dari efek kejang.

Alessandro Volta pensiun di tahun 1819. Kemudian, ia berpindah tempat tinggal ke perkebunan di Camnago, Itali. Di sanalah pria yang dirayakan ulang tahun Google Doodle ini menghembuskan napas terakhirnya pada tahun 1827.

(auf/isk)

Julia Vins, Gadis Cantik Berwajah Barbie Bertubuh Hulk

Posted: 17 Feb 2015 08:15 PM PST

Selena Gomez Topless Bergaya Ala Lolita

Posted: 17 Feb 2015 08:10 PM PST

Selena Gomez tampil beda ketika dipilih sebagai model sampul depan majalah V. Selena tampil topless untuk majalah itu. Gaya Selena pun dibuat sangat berbeda dari biasanya. Dilaporkan Dailymail, Rabu (18/2/2015) Selena Gomez berdandan seperti Lolita, seorang tokoh dan karakter dalam buku Vladimir Nabokov, yang diceritakan telah berhubungan intim dengan ayah tirinya, Humbert Humbert.

Wanita 22 tahun itu tampak berdandan mengenakam pita di merah dan anting besar. Rambutnya juga dibuat keriting panjang. Sementara ia tidak mengenakan atasan apapun. Selena mendekap buah dadanya itu.



Ia hanya mengenakan celana pendek denim yang sangat ketat. Mantan kekasih Justin Bieber ini menatap dengan pandangan menggoda ke arah kamera.

Namun beberapa penggemarnya mengungkapkan ketidaksukaannya kepada tampilan Selena untuk majalah ini. "Penampilan Selena seperti sangat menganggu dan tidak pantas. Dia seperti anak 12 tahun yang memakai make-up," kicau seorang pengguna Twitter.



Mereka juga mengungkapkan komplain karena menganggap Lolita adalah penggambaran pelacur kecil karena usianya yang masih belia. Dalam foto lain tampak pelantun The Heart Wants What It Wants itu mengenakan topi dan jaket denim. Namun, wajah Selena memang dibuat lebih muda dan imut. (Put/Ade)

Market Watch: Menakar Saham Adhi Karya Perkasa Usai Raih PMN

Posted: 17 Feb 2015 08:09 PM PST

Komisi VI DPR RI dan pemerintah telah menyetujui alokasi penyertaan modal negara (PMN) sebesar Rp 37,27 triliun untuk perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Anggaran itu memang jauh lebih kecil dari usulan sebelumnya yang mencapai Rp 48 triliun.

Salah satu BUMN konstruksi yang mendapatkan PMN tersebut yaitu PT Adhi Karya Tbk.  Perseroan mendapatkan alokasi penerimaan sebesar Rp 1,4 triliun. Lalu setelah mendapatkan PMN tersebut, bagaimana prospek kinerja PT Adhi Karya Tbk? Bagaimana prediksi saham Adhi Karya ke depan?

4 Kegiatan yang Habiskan Kuota Internet di Smartphone

Posted: 17 Feb 2015 08:05 PM PST

Pernah mengalami hal ini kan? Pada suatu ketika saat sangat membutuhkan Kuota Internet diSmartphone anda, ternyata kuota sudah habis dan tentunya menghalangi suatu kegiatan. Apalagi kegiatan itu sangatlah penting, misalnya memerlukan peta atau memerlukan sebuah informasi yang sangat penting.

Inilah 4 Kegiatan Yang Menyebabkan Kuota Internet di Smartphone Anda Cepat Habis. Selengkapnya
 

Pengirim:

Andri Purwanto
twitter: @RuangTeknologi

Kalapas Belum Terima Surat Penundaan Eksekusi Mati Bali Nine

Posted: 17 Feb 2015 08:04 PM PST

Eksekusi mati terpidana kasus narkoba 'Bali Nine', Myuran Sukumaran dan Andrew Chan, ditunda. Hanya saja Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Kerobokan, Denpasar, Sudjonggo, mengaku belum menerima salinan akan surat penundaan eksekusi mati tersebut.

"Belum, belum terima (salinan surat penundaan dari Kejaksaan Agung)," kata Sudjonggo di Lapas Kerobokan, Kecamatan Badung, Bali, Rabu (18/2/2015).

Namun Sudjonggo mengatakan kabar tentang penundaan eksekusi mati itu sudah sampai ke telinga Myuran dan Andrew melalui kuasa hukum dan keluarga masing-masing.

"Keduanya mendapat informasi tentang penundaan eksekusi mati mereka dari kuasa hukum dan keluarga dia," ucap Sudjonggo.

Sementara, pantauan Liputan6.com di lapangan, pengamanan masih terus dilakukan. Bahkan nampak lebih banyak anggota polisi berjaga di beberapa sudut di sekitar lapas tersebut.

Sebelumnya, Kejaksaan Agung (Kejagung) menunda pelaksanaan eksekusi mati tahap II. Penundaan ini demi memenuhi permintaan pemerintah Australia dan 2 keluarga terpidana mati kasus narkoba asal negara tersebut, Myuran Sukumaran dan Andrew Chan.

"Wujud respons terhadap permintaan Australia dan keluarganya untuk meminta waktu panjang untuk bertemu (2 terpidana mati)," ujar Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung, Tony Tribagus Spontana, di Jakarta. (Tya/Mut)

Kuasa Hukum Napi Bali Nine: Masih Ada Waktu Berbuat Baik di LP

Posted: 17 Feb 2015 08:03 PM PST

Penundaan eksekusi mati terpidana kasus narkoba yang tergabung dalam sindikat 'Bali Nine' Myuran Sukumaran dan Andrew Chan disambut baik kuasa hukum dan keluarga. Kuasa hukum napi 'Bali Nine' dari Australia Julian Mcmahon mengatakan, kliennya masih ada waktu berbuat baik untuk teman-temannya yang berada di dalam Lembaga Pemasyarakatan (LP) Kerobokan, Bali.

"Myuran dan Andrew masih ada waktu berbuat baik untuk teman-temannya di dalam lapas," ujar Julian usai menjenguk kedua napi tersebut di LP Kerobokan, Bali, Rabu (18/2/2015).

Menurut dia, penundaan eksekusi mati itu menjadi kesempatan untuk kedua terpidana Mati 'Bali Nine' melakukan hal baik kepada sesama. Apalagi, keluarga juga bisa lebih punya waktu lagi berkunjung dan bertemu keduanya.

"Keluarga sangat menyambut berita bahagia ini. Mereka mengaku lebih punya waktu untuk dekat dengan keduanya sebelum dipindah dan dieksekusi," imbuh dia.

Rencana Penundaan eksekusi 'Bali Nine' disampaikan Kejaksaan Agung pada 17 Februari 2015. Penundaan ini demi memenuhi permintaan pemerintah Australia dan 2 keluarga terpidana mati kasus narkoba asal negara tersebut.

Kapuspenkum juga menyatakan rencana pemindahan narapidana di 5 lokasi di Tanah Air ke Pulau Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah, pada pekan ini juga ditunda. Kelima lokasi itu adalah Grobokan (Bali), Madiun (Jawa Timur), Yogyakarta, Tangerang (Banten), dan Palembang.

Kepala kejaksaan tinggi (Kajati) Bali Momock Bambang Samiarso beberapa waktu lalu mengatakan, dalam pekan ini Myuran Sukumaran dan Andrew Chan akan segera dipindahkan ke Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah. (Mvi/Mut)

Indonesia Ganyang Malaysia, Fakta Menarik 16 Besar Liga Champions

Posted: 17 Feb 2015 08:03 PM PST

Berita kemenangan Tim Nasional U-23 Indonesia atas Malaysia U-23 menjadi berita terpopuler di kanal bola Liputan6.com, Selasa (17/2/2015). Selain itu ada juga soal data dan fakta menarik babak 16 besar Liga Champions.

Berikut berita terpopuler di kanal bola Liputan6.com, Selasa (17/2/2015):

1.) Indonesia Ganyang Malaysia
 Indonesia U-23 sukses menumbangkan Malaysia U-23 dengan skor 1-0 pada laga uji coba di stadion Gelora Delta Sidoarjo, Selasa (17/2/2015). Satu-satunya gol Indonesia dicetak eks pemain Timnas U-19, Paolo Sitanggang.

2.) Data dan Fakta Menarik Babak 16 Besar Liga Champions
Ada beberapa statistik menarik terkait 16 kontestan yang tampil di babak 16 besar Liga Champions nanti. Ternyata, sejak musim 2003/04, ada dua klub yang belum merasakan kekalahan di fase knock out. Siapa mereka? Bukan Barcelona, Bayern Muenchen atau Real Madrid, lalu siapa?

3.) 5 Pelajaran Usai MU Lolos ke Perempat Final Piala FA
Manchester United memastikan lolos ke perempat final Piala FA, Selasa (17/2/2015) dinihari WIB. Di Stadion Deepdale, markas Preston, MU menang dengan skor 3-1. Seperti dilansir The Mirror, ada lima hal yang dapat dipelajari dari kemenangan MU atas Preston
4.) Profil Tim ISL 2015: Target Berat Persib Pertahankan Mahkota ISL
Ambisi Persib Bandung meraih prestasi tertinggi di kompetisi sepak bola Tanah Air akhirnya terwujud. Setelah 19 tahun puasa gelar, tim berjuluk "Maung Bandung" ini, akhirnya berhasil meraih gelar juara Indonesia Super League (ISL) 2014.

5.) Eks Pemain MU & Eks Bintang U-19 Gagal Bersaing di Persebaya?
Jika dilihat dari posisinya bermain, Eric Djemba-Djemba kemungkinan akan 'mengancam' tempat dari eks gelandang Timnas U-19, Muhamad Hargianto. Keduanya adalah sosok gelandang jangkar yang cukup tangguh di timnya masing-masing.

Wanita Ini Adakan Pesta Sebelum Mastektomi Payudaranya

Posted: 17 Feb 2015 08:00 PM PST

Perempuan mana yang tidak sedih kala mendapati kedua payudaranya harus diangkat atau mastektomi. Tapi, seorang presenter radio, Claire Hermet (27) memutuskan untuk mengadakan pesta sebelum operasi pengangkatan payudaranya.

Pesta perayaan selamat tinggal terhadap kedua payudaranya ini merupakan caranya untuk melalui hal sulit ini. Dalam pestanya terdapat cupcake berbentuk payudara.

Selain itu, ia meminta seorang fotografer untuk mengabadikan posenya kala tak mengenakan pakaian pada tubuh bagian atas agar bisa mengingatnya. "Payudara saya sangat berarti dan aku akan bahagia menunjukkan payudara saya dan bersyukur pernah memiliki ini sebelum diangkat," terangnya dalam sebuah blog yang ditulisnya sendiri dalam BBC.

Pengangkatan kedua payudaranya merupakan upaya Claire untuk menurunkan risiko terkena kanker payudara. Ia memiliki gen tersebut karena ibu dan kakaknya meninggal karena kanker ini.

"Aku diberitahu memiliki gen untuk terkena kanker payudara saat masih berusia 19 tahun dan menyarankan untuk mengangkat kedua payudaraku untuk mengurangi kanker. Namun, saat itu aku belum siap," ungkapnya seperti dilansir Cosmopolitan, Rabu (18/2/2015).

Ketakutan Claire adalah dirinya akan ditolak oleh pasangannya jika payudaranya diangkat. Namun, kematian kakaknya pada tahun 2012 karena kanker payudara membuatnya sadar, harus lakukan mastektomi.

Rencananya, operasi pengangkatan kedua payudaranya dilakukan pada 18 Februari ini.

Roger Danuarta Jadi Duta Antinarkoba?

Posted: 17 Feb 2015 08:00 PM PST

Usai bebas dari rehabilitasi narkoba, kondisi Roger Danuarta terus membaik. Bahkan, Roger mengaku kapok menggunakan barang haram tersebut lagi. Ia pun dikenal aktif selama menjalani rehabilitasi di Lido, Sukabumi dan rajin mengimbau masyarakat untuk menjauhi narkoba. Lantas, akankah Roger dijadikan duta antinarkoba?

"Itu tergantung Roger. Untuk jadi duta itu berat sekali. Nggak hanya sesaat, seumur hidup akan dinilai masyarakat. Kemungkinan ke mana akan dilihat nantinya," kata Kepala Medis Panti Rehabilitasi Lido, dr. Iman, SpKj di Sukabumi, Jawa Barat, Selasa (17/2/2015).

Dari pengawasan panti rehabilitasi, keinginan Roger untuk sembuh terbilang cukup kuat. Meski di awal, pesinetron Siapa Takut Jatuh Cinta itu sulit beradaptasi, namun akhirnya semua berjalan dengan normal dan sesuai rencana.

"Kesulitannya waktu itu Roger masih ketergantungan. Kita melakukan pemulihan dan pengenalan program. Pasti awal berat, bangun pagi, tidur nggak boleh malam, nggak ketemu orangtua, tapi itu prosedur. Bulan berikutnya terbiasa, bagus sekali pemulihannya," terang Iman.

"Roger bilang masih mau berkunjung ke sini. Masih mau sama teman-temannya, hehehe," tandasnya.

Sekedar mengingatkan, Roger Danuarta ditemukan tak sadarkan diri dalam mobil Mercedes Benz E 320 bernomor polisi B 368 RY pada Februari lalu, di Jalan Kayu Putih Raya, Pulogadung, Jakarta Timur. Dalam persidangan, JPU mengatakan bahwa Roger terbukti melanggar pasal 127 UU Narkotika dan dituntut hukuman 1,5 tahun penjara. Namun, hakim memutuskan untuk merehabilitasinya selama satu tahun. (Ras)

Padu-padan Warna Merah untuk Imlek

Posted: 17 Feb 2015 08:00 PM PST

Perayaan Imlek tahun 2015 ini jatuh pada hari Kamis, 19 Februari. Selain makanan dan angpau, busana jadi salah satu persiapan yang penting dalam menyambut hari raya ini.

Menjelang perayaan, pakaian berwarna merah jadi buruan nomor satu di toko-toko. Dress, rok dan atasan dengan warna cerah ini jadi yang paling banyak dicari. Tapi, warna merah yang menyala mudah mencuri perhatian pada yang memakainya.

Beberapa dari Anda juga mungkin takut terlihat mencolok dengan warna ini. Bagaimana supaya tidak terlihat berlebihan saat memakai warna merah? Dilansir dari vogue.co.uk, Rabu (18/2/2015), berikut adalah beberapa cara padu-padan busana merah yang bisa Anda ikuti untuk perayaan Imlek 2015 ini.



Pakai dress merah dengan aksesoris yang berwarna netral. Tas dan sepatu anda sebaiknya berwarna hitam, putih, atau warna senada coklat seperti krem atau khaki.

Heels manis berwarna merah juga terlihat feminin. Padukan dengan rok atau celana jeans dan atasan yang classy.


Kalau ingin mengenakan tas berwarna merah, pilih yang modelnya simpel. Padukan dengan atasan dengan warna yang lebih kalem seperti pink pastel atau biru.


Untuk penampilan dengan statement, Anda bisa berani memakai celana atau rok berwarna merah. Tapi pilih atasan yang simpel dan yang warnanya tidak mencolok.

Nah, sekarang Anda tidak perlu bingung lagi untuk bergaya di perayaan Imlek 2015 ini.

Restoran McDonald's Bikin Kejutan Unik

Posted: 17 Feb 2015 08:00 PM PST

Sebuah perusahaan makanan siap saji memberikan beberapa kejutan kepada para pelanggannya.

Perusahaan makanan siap saji terkenal asal Amerika Serikat menyajikan sejumlah adegan aneh, lucu, dan bahkan menyeramkan dalam bilik pengambilan pesanan milik waralaba McDonald's tersebut di Jerman.

Para pelanggan, misalnya, dikejutkan dengan adegan kemesraan di dalam bilik pengambilan makanan. Kemudian, ada juga adegan penyanyi opera, pegulat, bahkan antariksawan di dalam bilik pengambilan pesanan di kedai itu.

Ditahan Shakhtar, Ini Komentar Guardiola

Posted: 17 Feb 2015 07:59 PM PST

Bayern Muenchen bermain imbang tanpa gol saat bersua Shakhtar Donetsk di leg pertama 16 besar Liga Champions. Dengan hasil tersebut, The Bavarians wajib menang di Allianz Arena jika ingin lolos ke perempatfinal.

Melawat ke markas sementara Shakhtar di Arena Lviv, Rabu (18/2) dini hari WIB, Die Roten bermain menekan sejak bola digulirkan. Berdasarkan statistik yang dilansir situs resmi UEFA, Bayern menorehkan 59 persen ball possession berbanding 41 persen.

Namun begitu, mereka kerepotan membongkar pertahanan The Miners. Meski mampu melepaskan delapan tembakan, tapi hanya satu yang mengarah tepat ke gawang.

Sedangkan tim tuan rumah hanya memiliki satu kans mencetak gol lewat lesatan Yaroslav Rakitskiy di menit ke-25. Pertandingan pun berakhir dengan skor sama kuat 0-0.

"Hari ini adalah pertandingan yang sangat bagus. Kami menciptakan beberapa peluang untuk mencetak gol dan memastikan lawan tidak menciptakan situasi berbahaya di sekitar gawang kami," ujar Guardiola di situs resmi UEFA.

"Kami terus mengawal Alex Teixeira, Taison serta Douglas Costa dan saya sangat senang dengan hal tersebut," sambung mantan pelatih Barcelona ini.

Hasil ini, membuat peluang kedua tim untuk lolos ke babak perempatfinal sama besar. Namun, Guardiola berharap Bayern lah yang akan melenggang ke fase selanjutnya, dengan syarat memetik kemenangan di Allianz Arena, 11 Maret mendatang.

"Thomas Mueller serta Arjen Robben memiliki peluang dan jika mereka mampu memanfaatkannya, kami seharusnya menang. Namun, kami harus menang di Munich untuk bertahan di kompetisi ini," pungkasnya.

Baca Juga:

Xabi Alonso Cetak Rekor Buruk di Liga Champions

Imbang Tanpa Gol, Peluang Shakhtar & Bayern Masih Hidup

Kroos Gabung Madrid Demi Seseorang

BI Rate Turun, Rupiah Terjun ke 12.800 per Dolar AS

Posted: 17 Feb 2015 07:56 PM PST

Bank Indonesia (BI) memutuskan untuk menurunkan suku bunga acuan BI Rate sebesar 25 basis poin menjadi 7,50 persen. Keputusan tersebut mengakibatkan nilai tukar rupiah bergerak melemah pada perdagangan hari ini.

Data valuta asing Bloomberg, Rabu (18/2/2015) menunjukkan nilai tukar rupiah melemah di kisaran 12.704 - 12.818 per dolar AS pada perdagangan hari ini. Tak lama setelah dibuka menguat di level 12.704 per dolar AS, nilai tukar rupiah langsung melemah signifikan ke level 12.811 per dolar AS.

Rupiah tercatat melemah 0,29 persen di level 12.799 per dolar AS pada perdagangan pukul 9:44 waktu Jakarta.

Sementara itu kurs Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) mencatat nilai tukar rupiah melemah ke level 12.804 per dolar AS.

Ekonom PT Bank Saudara Tbk, Rully Nova menjelaskan, faktor domestik menunjukkan nilai tukar rupiah melemah setelah Bank Indonesia (BI) mengambil keputusan untuk menurunkan suku bunganya sebesar 0,25 persen.

"BI menurunkan suku bunga, imbal hasil pada para pelaku pasar menjadi ikut turun dan akhirnya membuat rupiah melemah. Ini sifatnya sementara, hanya gejala sesaat," terangnya saat berbincang dengan Liputan6.com.

Sebenarnya, kata dia, dalam jangka menengah dan panjang, penurunan BI rate justru berdampak positif untuk stimulus pertumbuhan ekonomi karena meningkatkan daya beli masyarakat. Tapi dari segi para pelaku pasar, khususnya asing, ini bukan kabar baik.

Rully juga menerangkan, penguatan rupiah masih terhalang sejumlah sentimen global.

"Dari faktor eksternal, kecenderungan dolar masih terus menguat terhadap euro karena zona Eropa masih menanti perkembangan negosiasi Yunani. Selain itu para pelaku pasar juga masih menanti rilis data ekonomi AS pekan ini," tuturnya.

Pekan ini, Rully memprediksi nilai tukar rupiah masih akan berkutat di kisaran 12.700-12.800 per dolar AS. (Sis/Ndw)

Lagu Trio Lestari Terinspirasi Cita Citata

Posted: 17 Feb 2015 07:50 PM PST

Setelah beberapa kali melakukan konser, trio vokal yang terdiri dari Glenn Fredly, Tompi, dan Sandhy Sondoro mengeluarkan album perdananya. Mereka yang menamakan diri sebagai Trio Lestari mengeluarkan album yang diberi judul 'Wangi'

Sebanyak 9 lagu dan 2 lagu tambahan versi akustik terdapat di album baru mereka. Lagu tersebut memang diciptakan karena mengambil fenomena yang terjadi di Indonesia. Di antara fenomena itu diambil dari Presiden Jokowi dan juga Cita Citata dengan lagu 'Sakitnya Tuh Disini'.

"Sebenarnya lagu 'Sakitnya Disini' itu kita buat karena hebohnya lagu 'Sakitnya Tuh di Sini'. Bahkan orang-orang di sekitar saya pada bilang sakitnya tuh di sini. Ya nggak apa-apa dibilang latah," kata Tompi saat jumpa pers peluncuran album Trio Lestari, di KFC Tugu Tani, Jakarta Pusat, Selasa (17/2/2015).

"Pas kita kumpul, kayanya kita perlu bikin deh, kita bikin saat itu juga di studio, tapi dengan versi yang beda. Jadi terinspirasi itu kita buat," tambahnya.

Sebagai bukti mereka tidak mengekor Cita Citata, Trio Lestari menjadikan lagu itu dengan aransemen yang berbeda.  "Masyarakat kita kan sedemikian latahnya. Terus kita menstransformasi latahnya dalam versi yang berbeda, sesuai karakter dari Trio Lestari itu sendiri. Terus lagu itu lahir dari spontanitas, tapi kita kerjakan dengan serius," ujar Glenn.

Album Wangi ini berisikan 9 lagu ciptaan masing-masing anggota itu di antaranya, 'Sakitnya Disini', 'La La Song', 'Kamu Kenapa Sih?', 'Nurlela', 'Indonesiaku', 'Gelora Cintaku', 'Sabda Rindu', 'How Could We Not Love', dan 'Menghujam Jantungku'. Selain itu ditambah dua lagu versi akustik dan remiks yaitu 'Sakitnya di Sini', serta lagu 'Gelora Cintaku'.

Dukungan Amien Rais Dinilai Untungkan Caketum PAN Zulkifli Hasan

Posted: 17 Feb 2015 07:46 PM PST

Ketua Dewan Pertimbangan Partai Amanat Nasional (PAN), Amien Rais, secara lugas memberikan dukungan kepada Zulkifli Hasan sebagai calon Ketua Umum PAN menggantikan Hatta Rajasa.

Menurut Ketua DPP PAN Teguh Juwarno, dukungan terbuka Amien Rais dinilai memberikan keuntungan sendiri oleh Zulkifli Hasan.

"Tidak bisa dipungkiri, Pak Amien sebagai pendiri PAN tentu punya nilai yang tak tergantikan terhadap keberadaan partai ini. Sehingga gerak langkah dan ijtihad politik beliau masih menjadi sumber rujukan kader-kader di bawah. Dukungan Pak Amien secara terbuka, tentu memberikan keuntungan tersendiri kepada Bang Zul," ujar Teguh melalui pesan singkatnya, Rabu (18/2/2015).

Teguh juga menyampaikan pengalaman Zulkifli Hasan sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjen) PAN, tentu membuat kandidat lain tak bisa menggungulinya.

"Politik membangun partai yang sudah dilakukan bang Zulkifli sejak jadi Sekjen, membuat peluang bang Zulkifli mengungguli kandidat lain dalam kongres mendatang kian terbuka," pungkas Teguh.

Diketahui, dalam Kongres PAN ada dua nama yang masih kuat dan akan maju sebagai calon ketua Umum yaitu Hatta Radjasa dan Zulkifli Hasan. Kongres sendiri pun akan dilaksanakan di Nusa Dua, Bali pada 28 Febuari hingga 2 Maret 2015. (Mut)

Game Minecraft Bakal Dilarang Beredar di Turki

Posted: 17 Feb 2015 07:44 PM PST

Setelah beberapa kasus game yang dilarang untuk beredar di beberapa negara, kini giliran Turki yang berencana untuk melarang peredaran game populer Minecraft.

Mengutip laman Game Focus, Rabu (18/2/2015), Menteri Keluarga dan Kebijakan Sosial, Aysenur Islam, khawatir akan eksistensi game besutan developer Mojang ini.

Salah satu website Turki, Haberturk, juga mengungkap bahwa Aysenur tidak menyetujui konsep yang dimiliki oleh Minecraft. Ia mengatakan bahwa game ini terlalu brutal dan terlalu riskan untuk dimainkan anak-anak.

"Kami akan menyelidiki isi dari game Minecraft ini, dan jika memang benar ditemukan adanya unsur kekerasan, maka kami akan segera menghentikan peredaran game ini." ungkap Aysenur.

Aysenur juga menambahkan bahwa game open-world ini memiliki promosi agresivitas dan bahkan 'menyelundupkan' pesan kekerasan terhadap kaum wanita.

Melihat hal ini, tentunya Microsoft selaku pemilik hak dagang game Minecraft langsung angkat bicara terhadap tindakan yang akan dilakukan Turki terhadap game fenomenalnya tersebut.

Microsoft mengatakan bahwa Minecraft adalah game yang bisa dimainkan oleh semua umur dan dari berbagai macam kalangan. Gameplay Minecraft membuat pemainnya bebas brekreasi menggunakan alat-alat yang tersedia di game ini.

"Kami bahkan memiliki pesan moral agar pemain bisa belajar untuk bekerja sama untuk membangun dan berpetualang." tambah pihak Microsoft.

Menanggapi kasus ini, Microsoft pun langsung mengambil jalan tengah agar negara Turki bisa tetap menikmati game Minecraft.

Gamer masih bisa tetap main Minecraft dengan mengakses Creative Mode atau mengaktifkan pengaturan `Peaceful` untuk mencegah munculnya para monster agar tidak terjadi pertarungan di dunia Minecraft. 

(jek/isk)

Betah di Juventus, Morata Enggan Balik ke Madrid

Posted: 17 Feb 2015 07:41 PM PST

Penyerang Juventus Alvaro Morata tak mau memikirkan kemungkinan balik ke Real Madrid. Pemuda Spanyol itu memilih fokus bersama Juventus karena betah bermain di Turin.

Juve mendatangkan Morata dari Madrid musim panas lalu dengan bandrol 22 juta euro. Namun Los Blancos memasukkan opsi pembelian kembali Morata senilai 30 juta euro dalam kurun dua tahun.

Madrid kabarnya akan mengaktifkan klausul tersebut musim panas nanti. Tim asuhan Carlo Ancelotti itu terkesan dengan perkembangan Morata selama di Juventus.

Morata tampil cukup bagus di Juventus musim ini. Dia sudah mampu mencetak enam gol di berbagai ajang meski tak selalu jadi starter karena harus bersaing dengan Carlos Tevez dan Fernando Llorente.

Kabar keinginan Madrid mengaktifkan klausul pembelian kembali tak memusingkan Morata. Mantan pemain U-21 Spanyol itu mengindikasikan akan menolak pulang karena sudah kerasaan bersama Juventus.

"Saya tidak tahu apa isu klausul tersebut. Juventus dan Madrid yang tahu. Semua yang saya bisa katakan adalah saya betah di Turin. Semuanya berjalan dnegan cukup baik," kata Morata.

Baca Juga

Indonesia Ganyang Malaysia

Data dan Fakta Menarik Babak 16 Besar Liga Champions

5 Pelajaran Usai MU Lolos ke Perempat Final Piala FA

Jadi Kelompok Radikal Terkaya di Dunia, Ini Cara ISIS Cetak Duit

Posted: 17 Feb 2015 07:41 PM PST

Kelompok radikal Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) tengah menjadi ancaman bagi dunia internasional. Pergerakannya agresif dan berhasil menduduki sejumlah wilayah Iraq dan Suriah.

Ironisnya, ISIS menjadi salah satu kelompok militan paling kaya di dunia dengan total kekayaan di atas US$ 2 miliar (Rp 12.803pada tahun lalu. Saat ini kekayaannya diprediksi terus bertambah demi mendanai berbagai aksi radikalnya.

ISIS melakukan banyak cara untuk mencari sumber dana mulai dari mencuri, menculik hingga merampok secara brutal. Lantas bagaimana cara ISIS mendapatkan dana hingga berhasil menjadi salah satu kelompok radikal paling kaya di dunia?

Berikut enam cara utama ISIS mendapatkan dana seperti dihimpun CNN Money yang dilansir, Rabu (18/2/2015):

1. Pemerasan

Council on Foreign Relations memprediksi bahwa pada 2013, saat Mosul berada di bawah kendali Irak, ISIS berhasil meraup dana sekitar US$ 8 juta setiap bulan dengan memeras uang tunai maupun pajak dari para pengusaha lokal.

Dengan sebagian besar wilayah Irak sekarang berada di bawah kendali ISIS, angka tersebut bertambah banyak. Kelompok ini juga dilaporkan untuk mengambil sebagian uang yang mengalir ke kelompok-kelompok kemanusiaan yang bekerja di wilayah yang dikendalikannya.

2. Narkoba, penculikan anak dan pencucian uang

ISIS juga membuat uang melalui sejumlah teknik yang lebih mirip dengan aksi organisasi mafia dibandingkan pejuang jihad. Salah satu reporter senior Daily Beast Josh Rogin melaporkan, grup tersebut sangat unggul dalam penggalangan dana untuk kegiatan teroris seperti penculikan anak, perampokan dan pencurian barang.

Bahkan dalam laporannya dikatakan ISIS juga terlibat dalam perdagangan narkoba. Lebih dari itu, para anggota ISIS juga melakukan skema pencucian uang.

Dalam sepekan terakhir, puluhan warga Turki dan India diculik mengaingat ISIS telah menyapu sebagian besar kawasan Irak barat laut.

3. Listrik

New York Times melaporkan, ISIS menjual listrik dari sejumlah pembangkit listrik di Suriah Utara ke pemerintahan Assad.

Kelompok radikal tersebut sangat mungkin melakukan aksi tersebut dengan mulus mengingat militer Suriah terbukti mudur setelah sejumlah kelompok anti pemerintah beroperasi di daerah itu.

ISIS melakukan sejumlah langkah serupa untuk merebut kendali berbagai pembangkit listrik dan fasilitas penghasil listrik lain di Irak sejak tahun lalu termasuk kilang Baiji dekat Kirkuk.

4. Minyak

Suriah Utara merupakan kawasan yang sangat kaya minyak dan ISIS mendapatkan guliran dana besar dari teritorial yang dikuasainya di sana. Pihaknya menjual minyak di kawasan tersebut pada pemerintah Suriah.

Dengan pindahnya kelompok radikal tersebut ke Irak di mana lapangan minyak sangat berlimpah, peluang militan itu mendapatkan uang lebih banyak terbuka lebar. Tahun lalu, ISIS meluncurkan serangan pada kilang minyak Baiji, fasilitas penyulingan terbesar di Irak.

5. Donasi

Tak hanya dengan cara kasar, ISIS juga mendapatkan guyuran dana dari sejumlah donatur kaya yang tinggal di Kuwait, Qatar, dan Arab Saudi, negara-negara di mana AS menganggapnya sebagai sekutu.

Rogin melaporkan, meski banyak pejabat penting yang bisa dengan mudah menyembunyikan aksinya memberikan dana pada ISIS, tapi pihaknya bisa dengan mudah berkelit. Atau lebih mudah, mereka lebih memilih pura-pura tidak tahu.

6. Perampokan secara anarkis

Para pejuang ISIS bagaikan mendapat bongkahan emas saat berhasil masuk ke Mosul, kota terbesar kedua di Irak pada Juni tahun lalu. Kelompok jihad tersebut mengobrak-abrik bank sentral kota dan lembaga keuangan lainnya, menjarah emas dalam jumlah besar dan uang sekitar US$ 430 juta.

Berdasarkan beberapa kalkulasi, kekayaan ISIS secara keseluruhan telah mencapai lebih dari US$ 2 miliar. Jumlah tersebut berkali-kali lipat lebih besar dari uang yang dimiliki kelompok militan serupa seperti Taliban atau Al Qaeda.

Bahkan ISIS diprediksi memiliki jumlah kekayaan yang lebih besar dibandingkan negara-negara kecil seperti Tonga dan Kiribati. (Sis/Nrm)

AS-Turki Akan Berikan Pelatihan Militer buat Oposisi Suriah

Posted: 17 Feb 2015 07:41 PM PST

Departemen Luar Negeri Amerika Serikat menyatakan sudah mencapai kesepakatan prinsip dengan Turki, untuk melatih dan mempersenjatai kelompok perlawanan moderat di Suriah. Kedua negara siap melakukan pelatihan tersebut.

Pemerintah Washington mengungkap, mereka ingin melatih beberapa ribu pejuang oposisi Suriah di Turki. Kesepakatan ini dilaporkan sebagai perkembangan positif dalam hubungan Amerika Serikat dan Turki yang kadang kala diwarnai ketegangan.

Namun belum banyak rincian yang diungkapkan tentang kesepakatan tersebut.

"Seperti yang kami sudah umumkan sebelumnya, Turki sepakat menjadi salah satu tuan rumah untuk program melatih dan memberi peralatan kepada pasukan oposisi Suriah yang moderat," ujar juru bicara Departemen Luar Negeri AS, Jen Psaki, seperti dimuat BBC, Rabu (18/2/2015).

"Kami berharap untuk menyelesaikan dan menandatangani kesepakatan dengan Turki segera,"  tambah Psaki.

Turki selama ini dilaporkan ingin agar operasi militer di Suriah dipusatkan untuk menggulingkan pemerintahan pimpinan Presiden Bashar al-Assad. Namun Amerika Serikat melihat perang melawan kelompok militan ISIS -- yang menguasai beberapa wilayah di Irak dan Suriah -- sebagai prioritas.

Laporan-laporan menyebutkan program pelatihan kelompok perlawanan Suriah itu akan dimulai bulan depan.

Pada Januari lalu, Departemen Pertahanan AS mengatakan akan mengirimkan sekitar 1.000 tentara ke Arab Saudi, Qatar, dan Turki sebagai bagian dari program tersebut. (Tnt/Yus)

Film Dhanak Raih Penghargaan di Festival Film Berlin

Posted: 17 Feb 2015 07:40 PM PST

Film India kembali unjuk gigi di ajang film internasional. Kini giliran film garapan sutradara Nagesh Kukunoor, Dhanak mendapat penghargaan bergengsi dalam ajang Berlin International Film Festival.

Dhanak mendapat penghargaan The Grand Prix of the Generation Kplus International Jury. Selain itu, film yang dibintangi aktor cilik Hetal Gada dan Krrish Chhabria ini juga mendapat perhatian khusus dari Juri Anak-anak di festival tersebut.

"Kami memenangkan penghargaan Grand Prix untuk Best Feature di @berlinale!," tulis akun Twitter resmi film Dhanak, seperti dikutip India Today. "Kami juga mendapat perhatian khusus dengan juri anak-anak. @Dhanakthefilm," timpal Nagesh Kukunoor dari Twitter.

               (Nagesh Kukunoor, sutradara film Dhanak /Istimewa)

Tidak saja mendapat penghargaan dan perhatian khusus dari para juri, film Dhanak juga mendapat sambutan luar biasa dari para penonton. Tiket yang tersedia sebanyak 1.200 ludes terjual. "Tepuk tangan begitu panjang setelah film berakhir," kata Kukunoor kepada sebuah tabloid.

Namun satu yang disayangkan, meski Dhanak film untuk anak-anak, namun mayoritas penonton adalah orang dewasa. "Saya berjanji akan membawa film ini ke festival lainnya," sambung Kukunoor.

Film Dhanak bercerita mengenai hubungan kakak beradik, Pari (10 tahun) dan adik laki-lakinya, Chotu (8) yang tinggal di sebuah desa yang indah di India. Film Dhanak sendiri belum dirilis di India dan rencananya akan dirilis pada tahun ini. Selain mendapat banyak minat di dalam negeri. film Dhanak juga diakui Kukunoor mendapat banyak minat oleh agen penjualan film di Berlin.

Arti dari Simbol Dekorasi Tahun Baru Imlek

Posted: 17 Feb 2015 07:35 PM PST

Mendekati Tahun Baru Imlek Anda akan melihat berbagai ornamen dan pernak-pernik berwarna merah bertebaran. Pada hari istimewa ini, keluarga akan berkumpul dan merayakannya bersama. Di sisi lain, Tahun Baru Imlek menjadi waktu khusus untuk mengingat anggota keluarga yang telah meninggal dunia.

Dekorasi rumah dengan berbagai unsur berwarna merah menjadi ciri khas dari Tahun Baru Imlek. Berbagai jenis barang digantungkan dan dijadikan hiasan untuk mempercantik rumah, seperti lampu, petasan, amplop, hiasan berbentuk naga, dan sebagainya.

Di balik berbagai barang dan kebiasaan dalam mendekorasi rumah, ternyata terdapat arti dari simbol-simbol tersebut. Dilansir dari Topmarks, Selasa (17/02/2015), berikut arti beberapa simbol tersebut:

1. Membersihkan Rumah

Membersihkan isi rumah dari atas hingga bawah merupakan salah satu kebiasaan untuk menyambut Tahun Baru Imlek. Hal ini bertujuan untuk menyapu nasib buruk pemilik rumah dan membuka jalan keberuntungan.

2. Lampu di Luar Rumah

Lampu yang dipasang di luar rumah, pintu dan jendela yang di cat berwarna merah, serta kertas berwarna merah dipercaya dapat membawa keberuntungan bagi pemilik rumah.

3. Petasan

Petasan yang digantungkan di dalam atau di luar rumah dipercaya untuk menakut-nakuti nasib buruk yang akan datang, sehingga mereka akan terlindungi dari nasib buruk dan mendatangkan keberuntungan.

4. Pesan Keberuntungan

Dekorasi Chunlian ditandai dengan menuliskan beberapa pesan keberuntungan seperti kebahagiaan, kemakmuran, dan panjang umur.

5. Arti Warna

Warna merah yang dipilih untuk menghiasi Tahun Baru Imlek tidak dipilih secara sembarang. Warna ini memiliki arti khusus, yaitu sebagai warna keberuntungan dan untuk menakut-nakuti raksasa Nian yang diduga akan datang pada malam tahun baru. Sedangkan warna emas memiliki simbol sebagai kekayaan.  

Hasil Konferensi Tempe: Jadikan Tempe Sebagai Pendamping ASI

Posted: 17 Feb 2015 07:33 PM PST

Konferensi Internasional Tempe dan Produk Terkaitnya yang dibuka Senin 16 Februari 2015 lalu di Yogyakarta telah ditutup Selasa 17 Februari kemarin. Dalam penutupan, konferensi menghasilkan kesepakatan yang disebut Deklarasi Tempe.

Ketua Panitia Acara Wida Winarno mengatakan, isi utama Deklarasi Tempe adalah menjadikan tempe sebagai makanan pendamping ASI.  

"Para ahli sepakat Tempe sebagai makanan pendamping ASI. Mereka teguh dengan tempe dan dipersatukan dengan perbedaan pendapat mereka tapi akhirnya satu suara. Ini jarang terjadi," kata Wida, di Yogyakarta, Rabu (18/2/2015).

Selain Deklarasi Tempe, konferensi juga menghasilkan keputusan dari peserta muda yang ikut konferensi. Para pemuda di Konferensi Tempe sepakat akan melakukan gerakan untuk menaikkan imej tempe di dunia.

"Jadi para youth konferensi menghasilkan apa yang mereka lakukan untuk tempe ini. Di antaranya packaging dari tempe ini harus bisa diterima global. Lalu mereka juga akan mempromosikan secara global di media sosial. Mereka juga akan melakukan bagaimana tempe diterima global dengan produk olahan tempe, mungkin perpaduan dengan coklat," ujar dia.

Konferensi Tempe akan kembali digelar Mei mendatang. "Kita akan kembali lakukan Konferensi ini Mei mendatang, tunggu aja dengan gaya berbeda," ucap Wida.

Konferensi Internasional Tempe dan Produk Terkait Lainnya digelar 15 sampai 17 Februari 2015. Konferensi diikuti 220 peserta dari berbagai negara di antaranya Amerika, Inggris, Thailand, Malaysia, Prancis, dan Korea. (Sun/Mut)

7 Bahasa Tubuh Cowok Beserta Maknanya, Ada di Sini

Posted: 17 Feb 2015 07:31 PM PST

Tidak seperti cewek, cowok bukanlah makhluk yang mudah mengekspresikan perasaan mereka lewat kata-kata. Cowok tidak suka menampakkan kelemahan atau hal-hal yang mereka rasakan. Akan tetapi, ada beberapa tanda yang bisa dipelajari dari bahasa tubuh cowok untuk mengetahui apa yang sedang mereka rasakan. Dikutip dari Ezine, berikut 7 bahasa tubuh cowok dan artinya.

1. Menarik napas dan mengangkat bahu

Ketika merasa lelah, cowok lebih suka menjaga perasaan cewek dan menyampaikannya dengan cara yang halus. Saat seorang cewek memandangnya, ia akan menegakkan kepalanya. Tapi saat cewek tersebut tidak memerhatikannya, ia akan menarik napas panjang dan mengangkat bahu. Dalam hubungan jangka panjang, bahasa tubuh ini menunjukkan ia butuh dimanja oleh pasangannya.

2. Memegang pergelangan tangan

Biasanya cowok akan melakukan bahasa tubuh ini tanpa disadarinya. Ia akan mengecek waktu di jam tangan atau membetulkan gelang yang ia pakai. Pokoknya, ia akan menyentuh pergelangan tangannya. Bahasa tubuh ini menunjukkan ia sedang merasa tidak aman. Ia berusaha melindungi dirinya dengan menggunakan tangan sebagai tameng. Biasanya gerakan ini terjadi saat ia disalahkan, dikritik, atau dihina.

3. Menggigit bibir

Pernahkah Anda memerhatikan saat seorang cowok sedang berbicara. Apabila seorang cowok kerap menggigit bibirnya, artinya ia sedang berusaha mengeluarkan isi pikirannya. Cowok memang tidak seperti cewek. Mereka akan terlebih dahulu memikirkan ucapannya.

4. Pandangan tidak fokus

Saat seorang cowok sedang mengobrol dengan orang lain, tanpa disadari ia akan menoleh ke sana ke mari. Hal ini berarti pembicaraan tersebut tidak membuatnya nyaman, terlalu sensitif, dan memojokkannya. Cowok tersebut bahkan hanya akan menanggapi pembicaraan dengan sebelah wajah dan semakin sering menoleh. Hal ini berarti ia sedang tidak mood untuk berbicara. Gerakan tubuhnya menunjukkan ia ingin lawan bicaranya berhenti berbicara tanpa ia harus memalingkan tubuh dan meninggalkan si pembicara.

5. Mengulum bibir

Jika ia mengulum bibirnya hingga tidak terlihat saat berbicara serius tentang hubungan ia dengan pasangannya, artinya ia sedang mempertanyakan masa depan mereka. Gerakan bibir ini juga menunjukkan ada sesuatu yang mengganggu pikirannya. Bisa saja ia sedang mengkhawatirkan kelangsungan hubungan asmaranya.

6. Menggosokkan jari telunjuk ke hidung

Gerakan ini biasa ditunjukkan oleh cowok yang tidak biasa berbohong. Karena tidak biasa berbohong, ia akan merasa tegang dan tidak percaya diri. Ujung-ujungnya ia akan melakukan bahasa tubuh seperti ini. Selain menggosokkan jari telunjuk ke hidung, cowok yang tidak biasa berbohong juga akan menyentuh wajah dengan sedikit menutup mulut.

7. Menyelipkan lidah di antara bibir

Jika seorang cowok sedang asyik berbicara lalu tiba-tiba berhenti berbicara, perhatikan lidahnya. Apabila ujung lidahnya terselip di antara bibirnya yang rapat, berarti ia berusaha menyembunyikan ucapannya. Gerakan berhenti berbicara secara tiba-tiba ini menandakan bahwa ia hampir saja membocorkan sebuah rahasia.

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

Cegah DBD, Warga Kebayoran Lama Lakukan Pengasapan

Posted: 17 Feb 2015 07:30 PM PST

Ed Sheeran Ulang Tahun jadi Trending Topic

Posted: 17 Feb 2015 07:30 PM PST

Ed Sheeran yang ulang tahunnya jatuh pada 17 Februari ternyata menjadi pembicaraan hangat di Twitter. Hashtag #HappyBirthdayEdSheeran pun menjadi trending topic dengan bercokol di urutan teratas daftar worldwide trends situs microblogging tersebut pada Selasa, (17/2/2015). Ed sedang berulang tahun ke-24.

Menggunakan hashtag tersebut, jutaan penggemar pelantun Thinking Out Loud itu pun banyak yang mengucapkan selamat kepada musisi yang memiliki 12,4 juta pengikut di Twitter tersebut.

"Ed should get a Grammy for just being Ed #HappyBirthdayEdSheeran," tulis akun @_NiallerMyLove.

"happy birthday again to this amazing person who writes some amazing songs. #HappyBirthdayEdSheeran," kicau penggemar lainnya lewat akun @camilasalpha.



Ed Sheeran memang adalah salah satu musisi paling terkenal di dunia saat ini. Dua albumnya + dan X laris manis di pasaran. Tahun lalu, bersama Sam Smith ia menjadi musisi dengan penjualan album tertinggi di Inggris, melampaui sejuta copy.

Tak hanya itu, ia mendapat dua nominasi pada Grammy Awards yang berlangsung 8 Februari lalu; Album of The Year, dan Best Pop Vocal Album.

Selamat ulang tahun, Ed Sheeran!

Video PSG vs Chelsea Berakhir Tanpa Pemenang

Posted: 17 Feb 2015 07:28 PM PST

Edinson Cavani menyelamatkan Paris Saint-Germain (PSG) dari kekalahan. Golnya membuat PSG harus puas dengan hasil imbang 1-1 melawan Chelsea di Parc des Princes, Rabu (18/2/2015) dini hari WIB pada babak 16 besar Liga Champions.

Chelsea lebih dulu membuka skor. Pada menit ke-36, memanfaatkan tendangan Gary Cahill, Branislav Ivanovic melakukan sundulan untuk membelokkan arah bola. Sirigu pun tidak bisa menghentikannya.
http://cdn1-a.production.liputan6.static6.com/medias/812926/original/037283100_1424205011-2015-02-17T200904Z_1846264522_LR2EB2H1JYTB2_RTRMADP_3_SOCCER-CHAMPIONS.JPG
Delapan menit babak kedua bergulir, PSG berhasil mencetak gol penyeimbang. Cavani yang tidak terkawal berhasil menyundul bola, hasil umpan lambung Matuidi dari sisi kanan pertahanan Chelsea.

Hingga bubaran tidak ada gol tambahan tercipta, laga ini pun berakhir imbang 1-1. Leg kedua akan berlangsung di markas Chelsea, Stamford Bridge, 12 Maret 2015.


Baca Juga
:
Indonesia Ganyang Malaysia
Data dan Fakta Menarik Babak 16 Besar Liga Champions
5 Pelajaran Usai MU Lolos ke Perempat Final Piala FA


49 Kilometer Jalur Lintas Barat Sumatera Terancam Ambles ke Laut

Posted: 17 Feb 2015 07:27 PM PST

Jalan sepanjang 49,5 kilometer di jalur lintas barat (Jalinbar) Sumatera terancam ambles ke laut akibat abrasi pantai. Titik kerusakan berada di Provinsi Bengkulu.

Ancaman abrasi itu tersebar di lebih dari 20 titik ruas jalan yang menghubungkan Bengkulu-Sumatera Barat dan Bengkulu-Lampung. Kepala Balai Wilayah Sumatera 7, Hastina Zulkarnain mengatakan, dari sepanjang 525 kilometer wilayah pesisir Bengkulu, 49,5 kilometer di antaranya dinyatakan rusak berat dan mengancam jalan nasional.

Kondisi ini, kata dia, diakibatkan oleh abrasi dan tipikal daratan Bengkulu yang berhadapan langsung dengan Samudera Hindia.

"Hasil riset kami menyatakan, laju abrasi terjadi di Bengkulu rata-rata per tahun menggerus daratan mencapai 3,84 meter. Ini sudah masuk kategori berat dan kritis kalau tak segera ditangani," ujar Hastina di Bengkulu, Selasa, 17 Februari 2015.

Meski jumlah panjang lintasan jalan rusak mencapai 49,5 kilometer, namun baru 1,3 kilometer yang tengah dalam proses perbaikan. Anggarannya masuk dalam APBN 2015 dengan total anggaran Rp 38 miliar.

Angka itu baru bisa memperbaiki lima titik wilayah rawan abrasi, yaitu Pantai Urai, Kabupaten Bengkulu Utara sepanjang 200 meter, Pantai Punggur, Kabupaten Mukomuko sepanjang 250 meter, Pantai Ipuh, Kabupaten Mukomuko sepanjang 200 meter, Pantai Panjang, Kota Bengkulu sepanjang 400 meter. Lalu Pantai Merpas, Kabupaten Kaur sepanjang 250 meter, Pantai Maras, dan Kabupaten Seluma sepanjang 400 meter.

Direktur Eksekutif Walhi Bengkulu, Benny Ardiansyah menyebutkan, rata-rata per harinya laju abrasi di kawasan pesisir Bengkulu mencapai 10-30 sentimeter per hari. Abrasi juga disebabkan aktivitas pertambangan dan kerusakan di wilayah pesisir.

"Kecepatan abrasi akan signifikan terjadi bila di sebuah kawasan itu terdapat aktivitas perusakan bibir pantai seperti tambang pasir dan batu," ujar Benny.

Berdasarkan data Walhi, ada 128 desa yang bermukim memanjang di sepanjang 525 kilometer pesisir Bengkulu. Mulai dari Kabupaten Mukomuko yang berbatasan dengan Provinsi Sumatera Barat, hingga Kabupaten Kaur berbatasan dengan Provinsi Lampung. (Ndy/Mut)

Fadli Zon: DPR Hanya Bisa Menunggu Jokowi Lantik Komjen BG

Posted: 17 Feb 2015 07:26 PM PST

Presiden Joko Widodo atau Jokowi belum juga melantik Komjen Pol Budi Gunawan sebagai Kapolri. Padahal, hasil praperadilan menurut Hakim Sarpin, sudah menggugurkan status tersangka yang diberikan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap calon tunggal orang nomor satu di kepolisian itu.

Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon menilai, Jokowi sudah membuat masyarakat termasuk para legislator yang meloloskan Komjen Budi saat fit and proper test (uji kelayakan dan kepatutan) terlalu lama menunggu dalam ketidakpastian.

"Kita tidak bisa lakukan hal lain selain menunggu ketidakpastian. Menunggu itu pekerjaan membosankan. Tapi apa boleh buat, kekuasaan presiden," kata Fadli di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (18/2/2015).

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra itu meminta Jokowi untuk punya cara berpikir yang jelas. Proses di DPR, kata dia, berlangsung setelah Jokowi sendiri yang mengajukan nama Komjen Budi sebagai calon tunggal.

"Cara berpikir urutannya harus jelas. Dari 6 (calon Kapolri) itu dipilih 1 orang dengan perangkat yang ada. Calon itu dibawa ke DPR melalui proses di DPR dan sudah selesai di DPR dan disetujui, lalu di tengah jalan ada masalah, praperadilan selesai. Urutan cara berpikir begitu," ujar dia.

Meski begitu, Fadli membantah jika pihaknya akan segera mengambil sikap atas polemik Kapolri yang berlarut-larut tersebut dalam rapat paripurna hari ini. "Agenda Paripurna penutupan masa sidang, jadi tidak akan diambil sikap terkait KPK-Polri," tandas Fadli Zon.

Praperadilan yang dimohonkan Komjen Pol Budi Gunawan atas penetapannya sebagai tersangka dugaan rekening gendut dikabulkan oleh Hakim tunggal Sarpin Rizaldi. Dalam putusannya, Sarpin menyatakan, Sprindik-03/01/01/2015 tanggal 12 Januari 2015 yang menetapkan Budi Gunawan sebagai tersangka oleh KPK terkait kasus pidana korupsi adalah tidak sah dan tidak berdasarkan atas hukum.

"Mengabulkan permohonan pemohon untuk sebagian," ungkap Sarpin di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. (Tya/Mut)

Buruh Tolak Larangan Rapat di Hotel

Posted: 17 Feb 2015 07:25 PM PST

Massa buruh yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) menolak aturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negera dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) terkait larangan bagi Kementerian dan Lembaga untuk melakukan rapat di hotel.

Presiden KSPI, Said Iqbal mengatakan, larangan tersebut berpotensi memperlambat pertumbuhan ekonomi terutama dari sektor pariwisata yang selama ini menjadi salah satu penyumbang terbesar pertumbuhan ekonomi.

"Untuk itu kami menuntut Menteri PAN-RB mencabut Permen tersebut dan membuat aturan yang lebih flexibel dan memperbolehkan Pengawai Negeri Sipil (PNS) dapat rapat di hotel sesuai kebutuhannya tanpa harus boros," ujarnya di Jakarta, Rabu (18/2/2015).

Menurut Iqbal, seharusnya sebelum mengeluarkan aturan tersebut, Menteri PAN-RB Yuddy Krisnadi terlebih dahulu mempertimbangkan efek dari sebuah aturan sehingga tidak membuat banyak kerugian. "Jadi buat apa ada aturan kalau membuat lapangan kerja menjadi semakin sempit," tandasnya.

Seperti diketahui, Kementerian PAN-RB telah menerbitkan surat edaran Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokasi Nomor 11 Tahun 2014 tentang Pembatasan Kegiatan Pertemuan atau Rapat di Luar Kantor.

Dengan adanya surat edaran ini, kementerian dan lembaga tidak lagi boleh menggelar rapat di hotel seperti yang selama ini kerap dilakukan. Tujuannya, agar bisa mengoptimalkan ruangan di kementerian dan lembaga sekaligus menghemat anggaran belanja.

menurut Yuddy, aturan pembatasan rapat di luar kantor bagi PNS karena masih maraknya penyalahgunaan anggaran negara. Bahkan, berdasarkan catatan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) telah terjadi penyalahgunaan anggaran mencapai 30 persen. Total pemborosan dari rapat di hotel-hotel tersebut mencapai hingga Rp 5,122 triliun.

"Tidak hanya itu, ada banyak laporan dari manajer-manajer perhotelan mengenai pola pembukuan yang berganda," terang dia.  Yuddy pun mencontohkan, jika peserta rapat yang hadir sebenarnya hanya 50 orang, namun yang tertulis dalam pembukuan menjadi 100 orang. Selain itu, jika harga satu kamar hanya Rp 450 ribu maka akan di-mark up menjadi Rp 600 ribu.

Dampak aturan
Aturan yang baru ada di pemerintahan Presiden Joko Widodo ini ternyata sangat berdampak kepada bisnis perhotelan nasional. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat adanya penurunan tingkat hunian kamar (TPK) di hotel berbintang. Pada Desember 2014, tingkat hunian kamar hotel mengalami penurunan sebesar 5,6 (year on year) poin menjadi rata-rata 50,13 persen.

Pada desember 2013, TPK hotel berbintang mencapai 55,73 persen. Begitu pula jika dibandingkan dengan TPK hotel berbintang pada November 54,45 persen, TPK hotel berbintang di Desember 2014 turun 4,32 poin. "Dugaannya karena adanya pembatasan rapat di hotel oleh pemerintah," kata Kepala BPS Suryamin

BPS mencatat TPK hotel berbintang tertinggi pada Desember 2014 tercatat di Yogyakarta sebesar 65,22 persen, diikuti Lampung 61,38 persen dan Kalimantan Timur 58,63 persen. Sedangkan TPK terendah tercatat terjadi di Sulawesi Tenggara sebesar 31,18 persen.

Penurunan TPK hotel berbintang pada Desember 2014 dibanding Desember 2013 terjadi di sebagian besar provinsi, dengan penurunan tertinggi terjadi di Sulawesi Tenggara, dan penurunan terendah di Sumatera Utara. (Dny/Gdn)

Aji Santoso Bakal Rampingkan Skuat di TC Terakhir

Posted: 17 Feb 2015 07:15 PM PST

Kemenangan tipis 1-0 Timnas U-22 Indonesia atas Timnas U-23 Malaysia membuat pelatih Aji Santoso tampaknya ingin merampingkan skuat di pemusatan latihan tahap akhir jelang Kualifikasi Piala AFC U-22.

Setelah dua uji coba yang dilakoni, Aji membubarkan pemain. Para pemain itu akan kembali berkumpul awal Maret nanti.

"Kami akan menyiapkan tidak lebih dari 23 sampai 25 pemain pada pemusatan latihan terakhir menjelang kualifikasi AFC Cup 2016 mendatang," ujar Aji.

Saat ini skuat Timnas U-22 berjumlah 30 orang. Namun, mantan pelatih Persebaya Surabaya itu belum mau berbicara banyak soal kemungkinan bongkar pasang skuat.

Mengenai pertandingan uji coba kontra Malaysia di Gelora Delta Sidoarjo, Selasa kemarin, Aji memuji semangat bertanding tim. Menurut dia, Malaysia tampil dengan kekuatan terbaik. Dia menilai, laga berakhir happy ending untuk Evan Dimas Cs.

"Pertandingan hari ini berjalan cukup berimbang. Malaysia juga bukan tim jelek. Mereka baru menjuarai turnamen di Bangladesh," ujarnya.

Baca Juga:

4 Striker Eropa Bertualang di ISL, Siapa Paling Tajam?

Casillas Takut Schalke Balas Dendam

Gol Paulo Sitanggang Buat Malaysia Kaget

 

Lee Byung Hun Kembali Dilirik Hollywood

Posted: 17 Feb 2015 07:15 PM PST

Lee Byung Hun adalah aktor asal Korea Selatan yang telah merambah ke dunia perfilman Hollywood. Lee Byung Hun ikut terlibat dalam Terminator Genisys sebagai robot jahat.

Aksi Lee Byung Hun ternyata membuat sineas Hollywood kembali mengincarnya. Lee Byung Hun dikabarkan bermain di film terbaru bersama artis ternama dunia dalam Beyond Deceit, termasuk Anthony Hopkins, Al Pacino, Dan Stevens dan Malin Akerman.



Film terbaru lee Byung Hun ini menceritakan mengenai seorang pengacara muda yang menangani kasus farmasi ternama. Namun ia justru berakhir sebagai seorang tersangka utama sebuah pembunuhan, dilansir dari Hollywood Reporter, Rabu (18/2/2015).

Namun manajemen yang mengasuh Lee Byung Hun masih belum mau membicarakannya. Menurut mereka, tawaran itu masih dipertimbangkan oleh Lee Byung Hun yang tertarik dengan perannya.



"Lee Byung Hun memang ingin segera kembali syuting. Tapi ia masih belum memutuskan terlibat dalam film apa atau jadwal terbarunya," ujar wakil dari Lee Byung Hun.

3 Lokasi di Nigeria Dibom, 14 Orang Tewas

Posted: 17 Feb 2015 07:14 PM PST

Serangan bom dilaporkan menghantam 3 lokasi di Nigeria hari Selasa waktu setempat. Insiden itu terjadi di tengah meningkatnya ketegangan menjelang pemilu dan pemberontakan militan Boko Haram.

Hingga saat ini belum ada yang mengaku bertanggungjawab atas serangan-serangan itu.

Dalam serangan yang pertama dilaporkan wartawan VOA, sejumlah ledakan mengguncang pos militer di Biu di negara bagian Borno. Menurut media setempat, dua penyerang meledakkan diri mereka di gerbang masuk pos tersebut. Surat kabar Vanguard di negara itu mengatakan paling tidak 14 orang tewas, termasuk penyerang.

Tidak jauh dari sana terjadi serangan kedua di kota Potiskum, negara bagian Yobe. Menurut pemberitaan Reuters mengatakan seorang penyerang meledakkan dirinya di sebuah restoran, menewaskan dua orang dan mencederai 12 lain.

Boko Haram pernah melancarkan serangan di kedua lokasi tersebut. Dalam usaha membentuk negara Islam, mereka telah menewaskan ribuan orang Nigeria dalam lima tahun ini dan menguasai sejumlah kota dan desa di bagian timurlaut negara itu.

Nigeria dibantu Kamerun, Niger dan Chad dalam upaya menumpas kelompok Islam ekstrem itu. Sebagai balasan, Boko Haram telah melancarkan serangan di ketiga negara lain itu dalam 2 minggu ini.

"Amerika akan menyediakan peralatan komunikasi dan intelijen dalam upaya gabungan tersebut," ujar komandan Operasi Pasukan Khusus Amerika di Afrika James Linder seperti dikutip dari VOA News, Rabu (18/2/2015).

Sementara itu ledakan dan baku tembak pecah di acara kampanye politik partai oposisi APC di kota Okrika. APC akan bersaing dengan partai berkuasa PDP dalam pemilu presiden dan parlemen bulan depan.

Berdasarkan keterangan saksi Auwalu Ibrahim, ada anak-anak di sekitar pos pemeriksaan ketika ledakan pergi. "Semua orang telah diperintahkan untuk pulang karena ketakutan tentang ledakan," kata dia.

"Delapan mayat telah dibawa dari ledakan itu. Enam orang menerima pengobatan untuk luka," ucap seorang perawat di rumah sakit umum Biu. (Tnt/Mut)

Top 5: 5 Aplikasi Pencari Jodoh Sesama Jenis Paling Diburu

Posted: 17 Feb 2015 07:11 PM PST

Ada banyak aplikasi yang hadir untuk perangkat mobile. Dan ternyata aplikasi chatting pencari jodoh untuk sesama jenis juga banyak dicari. Artikel ini terpopuler dibaca kemarin. Kabar lain datang dari Pentagon  yang mengembangkan search engine baru bernama Memex. Simak rangkuman 5 berita terpopuler dari dunia teknologi kemarin, Selasa (17/2/2015) di bawah ini.

1. 5 Aplikasi Pencari Jodoh Sesama Jenis yang Populer

Aplikasi chatting pencari jodoh memang paling banyak dicari para jomblo. Dilengkapi dengan fitur untuk mencari pasangan dengan kriteria yang diinginkan, aplikasi chatting pencari jodoh memungkinkan Anda bertemu dengan orang yang Anda suka dan bahkan bisa melanjutkan ke hubungan yang lebih serius. Dan ternyata ada beberapa aplikasi chatting pencari jodoh sesama jenis yang banyak diganderungi oleh kaum gay dan lesbian. Aplikasi tersebut bahkan telah di-download dalam jumlah yang cukup fantastis, di antaranya Grindr, Dattch, Hornet, u2nite dan Growlr.

2. Memex, Search Engine yang Konon Lebih Canggih dari Google

Pentagon yang dikenal sebagai Departemen Pertahanan Amerika Serikat dilaporkan tengah mengembangkan search engine atau mesin pencari generasi baru yang disebut Memex. Melalui lembaga riset Defense Advanced Research Projects Agency (DARPA), setahun belakangan ini Pentagon diketahui telah melakukan penelitian terkait Memex dengan tujuan melacak informasi di internet yang tak bisa dicari Google. mesin pencari canggih ini diklaim sanggup melakukan tugas pencarian lebih mendalam - 95% lebih responsif dari Google dalam melakukan pencarian informasi. Memex menyajikan informasi ke dalam bentuk infografis yang sulit ditemukan oleh Google.

3. Pornografi Online Sebabkan Banyak Orang Enggan Menikah

Menurut hasi studi yang dirilis oleh tim peneliti di Institute for the Study of Labor, Jerman, konten pornografi yang bisa diakses secara gratis melalui internet berperan penting memicu tren tidak menikah. Hasil studi menunjukkan semakin banyak seseorang mengakses konten pornografi di internet, maka orang tersebut akan semakin enggan menjalin hubungan serius dengan pasangannya. Tim peneliti Dr. Michael Malcolm memprediksi hal ini berkaitan erat dengan kondisi psikologis seseorang yang mempengaruhi sudut pandang terhadap hubungan yang terikat.

4. Cetak Sejarah, Hacker Gondol US$ 1 Miliar dari 100 Bank

Hacker berhasil menjaring uang sampai sekitar US$ 1 miliar dari bank di seluruh dunia. Para pelaku tindakan peretasan ini cukup serius dalam mengumpulkan uang hasil kejahatannya. Kejadian yang melibatkan dana dalam jumlah besar itu ternyata mencatatkan sejarah baru dalam dunia perbankan karena belum pernah terjadi sebelumnya. Kaspersky Lab memastikan aktor dibalik serangan cyber tersebut berasal dari kelompok bernama Carbanak. Mereka diperkirakan membutuhkan waktu dua tahun untuk mengumpulkan uang dari lembaga keuangan di seluruh dunia. Mereka diduga masuk ke komputer karyawan bank melalui spear phising dan menginfeksi korban dengan malware Carbanak, lalu masuk ke jaringan internal dan melacak komputer admin untuk mengintai.

5. Mengenal Sosok Bos Path Indonesia

Path baru saja menunjuk sosok pria muda asal Bandung, William Tunggaldjaja sebagai Country Manager Path untuk Indonesia. William sudah tidak asing lagi dalam dunia teknologi. Pria lulusan University of California, Berkeley ini telah hijrah ke Amerika Serikat (AS) sejak duduk di bangku Sekolah Menengah Atas (SMA) pada 1998. William mengawali karirnya di Johnson & Johnson di Vacaville, California, sebagai Co-Op Equipment Engineer selama Juli-Desember 2006, kemudian menjadi Corporate Finance Internet selama Juli-September 2007. Pada Juli 2008, William resmi menjadi salah satu pegawai dari Microsoft. Kembali ke Indonesia, William mengawali karirnya sebagai Vice President Campaign Lead Lazada Indonesia sejak awal 2013 hingga akhir tahun. Lepas dari Lazada, William pun berlabuh di layanan online pencarian restoran asal India, Zomato per Desember 2013.

(dew)

2 Vespa Ini Paling Laku di Indonesia

Posted: 17 Feb 2015 07:10 PM PST

Pasar skutik Indonesia semakin ramai dengan hadirnya Piaggio, perusahaan sepeda motor asal Italia. Di Indonesia, dua produk utama perusahaan ini adalah Piaggio dan Vespa.

Baru beroperasi pada tahun 2011, Piaggio Indonesia telah memiliki beberapa brand andalan untuk menembus pasar nasional. Brand andalan tersebut adalah Vespa Sprint 150 dan Vespa Primavera.

Hal tersebut diucapkan Raymond S. Putra, Operational Director Premier International, dalam launching dealer terbaru Piaggio di kawasan Kelapa Gading, Selasa (17/2/2015).

"Volume maker kita sampai saat ini masih Primavera dan Sprint. Perbandingannya antara Primavera dan Sprint itu masih 40-40 lah. Dua merek itulah andalan kita," kata Raymond.

Menurut Raymond, dua merek tersebut dapat menjadi volume maker Piaggio karena faktor harga dan keandalan. Faktor harga juga yang membuat merek lainnya tidak terlalu menarik di pasar.

"Yang lain mungkin di Vespa GTS, karena faktor harga juga ya. GTS kan sudah sampai 40an juta," tambahnya.

>>> Klik halaman selanjutnya

Vespa Sprint 150

Vespa Sprint 150 dibangun dengan perpaduan desain dari Sprint dan Primavera. Sprint 150 ini adalah versi Sprint yang diluncurkan tahun 1966 dengan transmisi otomatis.

Vespa Sprint ini memiliki beberapa keunggulan. Misalnya, jok yang lebar dan bahan busa empuk sehingga membuat pengendara nyaman.

Kapasitas tangki skuter ini juga cukup besar, yaitu sekitar 7,6 liter. Untuk bagian bagasi, Sprint sanggup memuat sebuah helm full face dengan masih menyisakan sedikit ruang.

Menurut laman resminya, Vespa Sprint dibanderol dengan harga Rp 34,8 juta.

>>> Klik halaman selanjutnya

Vespa Primavera

Sama seperti Sprint, Vespa Primavera juga dibuat berdasarkan model jadoel Vespa 1968 dan sebagian gaya serta fitur dari model 946.

Dalam Vespa Primavera, aspek aerodinamis sangat diperhatikan. Hal ini membuat hambatan saat melaju dengan kecepatan tinggi dapat diminimalisir.

Suspensi new-dual bracket link yang ditanamkan pada skutik ini juga mampu untuk mengurangi getaran di sejumlah titik seperti stang, dudukan kaki dan jok.

Saat ini, menurut laman resminya, Vespa Primavera dibanderol dengan harga Rp 32,8 juta.

(Rio/Gst)

Australia Boikot Bali, Tak Pengaruhi Ekonomi RI

Posted: 17 Feb 2015 07:10 PM PST

Ancaman boikot pariwisata Indonesia oleh pemerintah Australia diyakini tak akan menggoyahkan perekonomian negara ini.

Pemerintah Indonesia dinilai harus tegas dalam menetapkan hukuman mati bagi dua terpidana Bali Nine karena narkoba merupakan musuh bersama di dunia.

Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa Badan Pusat Statistik (BPS) Sasmito Hadi Wibowo menyebut, rata-rata kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) asal Australia ke Indonesia mencapai 11 persen atau sekira 800 ribu sampai 950 ribu per tahun.

Diakuinya, angka tersebut lebih tinggi dibanding basis kunjungan wisman dari Tiongkok dan Jepang yang masing-masing sekira 9 persen dan 5 persen.

Meski sangat besar, namun Sasmito meyakini bahwa imbas dari rencana hukuman mati terpidana Bali Nine terhadap pariwisata Indonesia dari turis asal Australia tidak akan signifikan atau kemungkinan kehilangan 950 ribu wisman.

"Saya pernah hidup dan tinggal bersama bangsa Barat, tepatnya di Amerika Serikat. Walau nasionalismenya tinggi, tapi faktor individualnya lebih kuat. Jadi sangat sedikit yang batal (berkunjung) atau ke pariwisata Indonesia," tegas dia kepada Liputan6.com, Jakarta, Rabu (18/2/2015).
 
Menurut Sasmito, dampak terhadap perekonomian Indonesia pun tidak terlalu besar atau minimalis, termasuk perdagangan ekspor maupun impor.

Dari data BPS, ekspor non migas Indonesia ke Australia anjlok 61,96 persen menjadi US$ 184,4 juta pada Januari 2015 dari periode yang sama tahun lalu sebesar US$ 484,8 juta.

Sedangkan dibanding Desember 2014 yang terealisasi US$ 192,4 juta, nilai ekspor non migas negara ini ke Australia pada bulan pertama 2015 turun 4,14 persen.

"Pengaruhnya terhadap ekonomi kita sangat minimalis, karena Indonesia perlu lebih keras menyuarakan jumlah korban narkoba akibat pedagang narkoba dari Australia," kata Sasmito.(Fik/Nrm)

Stroke Saat Rumahnya Terbakar, Pria Tewas Terpanggang

Posted: 17 Feb 2015 07:09 PM PST

Sebuah rumah di Kampung Batursari IV RW 3 RT 6, Sawah Besar, Semarang Timur, Jawa Tengah ludes terbakar, Rabu (18/2/2015) dini hari tadi. Satu penghuni bernama Listiono (35) tewas terpanggang. Dia tak bisa menyelamatkan diri karena kondisinya sedang sakit.

Menurut Senen, pemilik rumah, peristiwa terjadi sekitar pukul 03.00 WIB dini hari tadi. Saat itu Senen, istrinya Maritem, dan anaknya Listiono sedang terlelap. Namun teriakan warga membangunkan Senen.

"Warga teriak-teriak ada api dari atas atap. Saya langsung berusaha mematikan api semampunya," kata Senen, Rabu siang.

Usaha Senen tak berhasil karena api semakin membesar, bahkan hingga melukai tangannya. Saat mereka bertiga masih di dalam rumah, api sudah cepat melalap rumah. Ketika warga mencoba menolong, mereka hanya berhasil menyelamatkan Senen dan Maritem, istri Senen.

"Sudah dibantu warga memadamkan api tapi tetap membesar," ujar Senen.

Senen dan Maritem tidak bisa berbuat banyak. Mereka hanya bisa menangis melihat rumahnya terbakar. Apalagi di dalam rumah masih ada anaknya, Listiono yang menderita sakit stroke.

"Di dalam rumah ada 3 orang tapi Listiono tidak dapat diselamatkan," kata Ketua RT Lamino.

3 Unit pemadam kebakaran yang tiba di lokasi akhirnya bisa memadamkan api sebelum merambat ke rumah lainnya. Jenazah Listiono kemudian dipindahkan dari kamarnya di bagian belakang rumah. Rencananya korban akan dimakamkan hari ini.

Petugas Polsek Gayamsari yang datang ke lokasi segera meminta keterangan saksi dan melakukan penyelidikan. Diduga kebakaran terjadi karena obat nyamuk bakar. (Tya/Sss)

Berwisata ke Candi "Porno" Sukuh di Karanganyar

Posted: 17 Feb 2015 07:04 PM PST

Salah satu candi yang unik di Jawa Tengah, adalah Candi Sukuh yang berlokasi di Desa Sukuh, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, sekitar 36 km sebelah timur  kota Solo (Surakarta).  Dari kota Karanganyar sendiri, hanya sekitar 20 km.

Dari Sragen juga mudah dijangkau dengan jarak sekitar 35 km hampir sama dengan jarak dari Solo ke Sukuh. Kalau orang awam langsung menyebut candi ini sebagai candi porno. Itu karena pada bangunan pertama di sebelah kiri yang berbentuk trapezium,  terdapat lantai batu dengan posisi  mendatar  berbentuk  penis dan vagina saling menempel ujungnya.

Selengkapnya

Pengirim:

Nur Terbit

 

Mi Simbol Harapan Panjang Umur Saat Imlek

Posted: 17 Feb 2015 07:00 PM PST

Salah satu pesta perayaan meriah bagi masyarakat China dan keturunannya akan dirayakan sebentar lagi. Tak lengkap rasanya jika membicarakan Tahun Baru China tanpa menyinggung tentang aneka makananan yang disajikannya. Salah satunya mi.

Sulit melepaskan mi dalam kebudayaan Cina. Mi memang jadi bagian penting dalam kehidupan masyarakat China. Bahkan, diperkirakan mi tertua ditemukan di China lebih dari 4000 tahun lalu.

Saat Imlek mi yang disajikan sengaja dipilih panjang-panjang.  Melebihi panjang pada saat konsumsi hari-hari biasa. Ini merupakan sebuah harapan akan kehidupan yang panjang umur seperti dilansir dari China Highlights, Selasa (17/2/2015).

Mengenai penyajian, tak ada aturan baku memasak sajian mi saat perayaan tahun baru China. Baik mi rebus dan goreng tak dipermasalahkan.

Imlek, Garuda Indonesia Targetkan 50 Ribu Wisatawan ke Indonesia

Posted: 17 Feb 2015 07:00 PM PST

Maskapai penerbangan Garuda Indonesia memiliki target mendatangkan sekira 50 ribu wisatawan Tiongkok dalam rangka Tahun Baru Imlek 2566, baik melalui penerbangan reguler maupun penerbangan sewa dari Tiongkok ke Indonesia.

Seperti yang dilansir dari Indonesia.Travel, Selasa (17/2/2015), Wakil Presiden Garuda Indonesia untuk wilayah Tiongkok I, Wayan Subagia, mengatakan bahwa saat ini kursi penerbangan reguler dari Tiongkok ke Indonesia sudah terisi sebesar 87 persen.

Garuda Indonesia sendiri menargetkan 16.799 turis Tiongkok dalam penerbangan reguler. Rute yang tersedia adalah Beijing-Jakarta, Shanghai-Jakarta, Guangzhou-Jakarta dan Beijing-Denpasar.

Sedangkan untuk penerbangan sewa, Garuda menargetkan sekira 27.000 wisatawan Tiongkok.

"Sejak 29 Januari hingga 13 Februari 2015, penerbangan charter telah mengangkut 5.232 orang. Dengan tingkat isian rata-rata mencapai 100 persen," jelas dia.

Untuk penerbangan sewa, Garuda melayani rute dari Harbin, Xian, Shenyang, Chengzou, Tiayuan, Chengdu, Chongqing, Ningbo, Wuhan dan Nanjing ke Pulau Bali. Penerbangan untuk Tahun Baru Imlek ini efektif mulai 29 Januari-29 Maret 2015.

Menurut data administrasi milik penerbangan sipil Tiongkok, jumlah penumpang penerbangan untuk liburan Tahun Baru Imlek 2566 diperkirakan mencapai 29 juta. Jumlah ini meningkat 12,5 persen dari tahun sebelumnya.

Sementara itu, Kementerian Pariwisata telah bekerja sama dengan Accor untuk mempromosikan perayaan Tahun Baru Imlek yang akan berlangsung di beberapa kota di Indonesia, seperti Medan, Solo, Semarang, Yogyakarta, Palembang dan Singkawang. Melihat potensi yang besar dari perayaan ini, Kementerian Pariwisata melakukan perjalanan khusus "The Wonder of Imlek Festival" mulai 19 Februari-5 Maret.

"Perayaan Tahun Baru Imlek merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari ragam festival budaya yang kita miliki di negeri ini. Perjalanan sosialisasi ini merupakan bentuk kegiatan branding Wonderful Inonesia," kata Ratna Suranti, Direktur Pencitraan Indonesia Kementerian Pariwisata, saat ditemui di acara Accor: kick-off kampanye festival Lunar New Year di Hotel Mercure Sabang, belum lama ini.

Gong Hyo Jin Sangat Sensitif Jika Harus Tentukan Peran

Posted: 17 Feb 2015 07:00 PM PST

Gong Hyo Jin memang dikenal sebagai pemain watak dalam beberapa drama. Salah satu drama yang diperankan Gong Hyo Jin adalah Master's Sun, drama romantika berbalut misteri.

Di drama yang mengisahkan Gong Hyo Jin dapat berinteraksi dengan arwah gentayangan itu memiliki artis mengenai pentingnya menjalani hidup dengan baik meski mengalami kesulitan. Selan itu, Master's Sun juga memberikan makna mengenai `tak ada salahnya menjadi orang baik` membantu orang yang kesusahan.



Saat sesi wawancara dengan majalah InStyle, Gong Hyo Jin mengungkapkan ia memang sangat pemilih jika berkaitan dengan peran yang ia mainkan. Ia tak mau dengan cerita percintaan yang biasa.



"Saya sama sekali tak tertarik dengan cerita Cinderella, saat wanita bertemu dengan pengeran yang membantunya kemudian hidup bahagia," ujar Gong Hyo Jin, dilansir dari Nate, Rabu (18/2/2015).

"Saya lebih menyukai drama yang memiliki banyak arti di dalamnya. Saya ingin penonton juga mendapatkan manfaat saat menonton drama yang saya perankan."

Demi pemotretan di majalah fesyen itu, Gong Hyo Jin terbang ke Vietnam. Dengan pemandangan pantai yang indah dan psair putih yang terhampar, sosok Gong Hyo Jin terlihat cantik saat pemotretan.



Anggaran Belanja Penyuluh KB Ditentukan Berdasarkan Statusnya

Posted: 17 Feb 2015 07:00 PM PST

Tenaga Penyuluh KB atau Petugas Lapangan KB saat ini tengah menjadi sorotan pemerintah pusat, setelah disahkannya UU Nomor 23 Tahun 2014 Tentang Pemerintah Daerah. Dalam UU tersebut salah satu poinnya menyebutkan BKKBN sebagai lembaga yang mengurus kependudukan dan keluarga berencana memiliki kewenangan untuk menggerakkan kembali personel Penyuluh KB atau PLKB yang berada di daerah.

Para penyuluh KB atau PLKB di daerah akan ditarik kembali pusat akibat dari kurang optimalnya daerah dalam memanfaatkan peranan para penyuluh KB. Bahkan beberapa penyuluh KB memiliki tugas yang berbeda akibat dari kebijakan yang dilakukan Pemerintah Daerah sehingga menyebabkan jumlah penyuluh KB mengalami penurunan.

Penarikan ke pusat ini dianggap akan memudahkan BKKBN menjalankan program-program, anggaran dan kebijakan lain dalam membangun keluarga berencana. Tentunya juga memberikan berbagai fasilitas untuk PLKB/PKB yang merata di seluruh Indonesia.

Berkaitan dengan hal tersebut terutama penganggaran belanja pegawai untuk para penyuluh KB atau PLKB ini, Direktur Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan Askolani, mengatakan, anggaran untuk penyuluh akan menjadi beban pusat dan masuk pagu APBN jika memang status kepegawain ditarik oleh pemerintah pusat.

"Intinya begini jika dia (Penyuluh KB atau PLKB) awalnya tugas di daerah dan kemudian menjadi pegawai pusat maka dia akan menjadi beban pusat. Kalau sudah jadi beban pusat, maka masuk pagu APBN," kata Askolani usai peluncuran program baru Kementerian Keuangan di Gedung Dhanapala, Senen, Jakarta Pusat, Selasa (17/2/2015).

Untuk masuk dalam alokasi anggaran pemerintah pusat, Askolani menjelaskan perlu juga melihat Nomor Induk Pegawai (NIP). "Kalau NIP nya tetap Pemda maka akan dibayar oleh Pemda, kalau NIP diganti ke pusat maka dia akan menjadi pegawai pusat," jelas dia.

Status kepegawaian menjadi hal penting untuk penentuan dari mana alokasi anggaran untuk petugas penyuluh KB. "Musti di lihat status kepegawaiannya, bisa saja dia cuma diperbantukan tapi kalau betul-betul pindah maka langsung pindah budgetnya ke pusat," tambahnya.

Sebelum pengalihan pengelolaan penyuluh KB atau PLKB dari daerah ke pusat, beberapa hal perlu dilakukan BKKBN, terutama soal data tenaga penyuluh yang jumlahnya kurang.

"Sebelum pengalihan dan pengangkatan tenaga penyuluh ini ke pusat, BKKBN perlu melakukan langkah-langkah inventarisir, seperti tenaga penyuluh, mulai dari statusnya honorer atau tetap," ujar Kapuspen Kemendagri Dodi Riyadmajdi.

Dalam UU menyatakan serah terima personel, pendanaan, sarana dan prasarana, serta dokumen (P3D) sebagai akibat dari pembagian urusan pemerintah pusat dan daerah dilakukan paling lama 2 tahun terhitung sejak disahkannya UU Pemerintah Daerah oleh DPR pada 26 Oktober 2014.

Melalui Surat Edaran Nomor 120/253/SJ, Kementerian Dalam Negeri meminta kepala daerah menyelesaikan dengan seksama inventarisasi P3D antartingkatan atau susunan pemerintah sebagai akibat pengalihan urusan pemerintahan konkuren paling lambat 31 Maret 2016 dabn serah terima personil, sarana, prasarana serta dokumen (P2D) paling lambat 2 Oktober 2016. Hasil inventarisasi itu akan menjadi dokumen dan dasar penyusunan RKPD, KUA/PPAS dan rancangan Perda tentang APBD Provinsi/Kabupaten/Walikota tahun anggaran 2017. (Mut)

Indonesia Fashion Week 2015 Kembali Digelar

Posted: 17 Feb 2015 07:00 PM PST

Mourinho: Chelsea Beruntung Tak Kalah dari PSG

Posted: 17 Feb 2015 06:53 PM PST

Manajer Chelsea Jose Mourinho memberikan pujian setinggi langit kepada kiper Thibaut Courtois. Mourinho melihat timnya beruntung tak kalah dari Paris Saint Germain karena memiliki seorang Courtois.

Pada leg pertama 16 besar Liga Champions, Rabu (18/2/2015) dinihari WIB, The Blues berhasil menahan imbang PSG 1-1 di Parc de Princes. Dalam laga tersebut Chelsea unggul lebih dulu lewat sundulan Branislav Ivanovic sebelum disamakan oleh Edinson Cavani di babak kedua.

Dalam laga tersebut Chelsea berada dalam tekanan hebat PSG. Tuan rumah punya banyak peluang emas. Namun Courtois tampil perkasa dan mampu mematahkan beberapa peluang PSG.

Ketika ditanya media apakah Chelsea cukup beruntung bisa mendapat satu poin, Mourinho mengakuinya.

"Ketika anda melihat performa kiper kami anda harus mengatakan ya (kami beruntung), dia membuat dua atau tidak penyelamatan penting di pertandingan ini," tutur Mourinho kepada ITV Sport.

Hasil imbang 1-1 ini menguntungkan Chelsea. Mereka cuma butuh menahan PSG tanpa gol saja di Stamford Bridge 11 Maret mendatang untuk memastikan satu tiket ke perempat final.

Baca Juga

Indonesia Ganyang Malaysia

Data dan Fakta Menarik Babak 16 Besar Liga Champions

5 Pelajaran Usai MU Lolos ke Perempat Final Piala FA

Polisi China Dipecat Gara-gara Ketahuan Makan Salamander

Posted: 17 Feb 2015 06:52 PM PST

Seorang kepala polisi di China dipecat setelah sejumlah rekan kerjanya memukuli para wartawan yang menemukan mereka sedang pesta makan salamader raksasa dalam sebuah acara makan-makan mewah. Para pewarta itu tadinya hendak memberitakan ada sejumlah pejabat menikmati hewan 'terlarang' itu.

"Beberapa petugas polisi menampar dan menyerang 3 wartawan yang mencoba untuk memotret perjamuan hewan, lalu ponsel dan kamera mereka diambil," demikian ditulis Southern Metropolis Daily, surat kabar di China selatan seperti dikutip dari Reuters, Rabu (17/2/2015).

Wang Yuanping dilaporkan dipecat karena memerintahkan para petugasnya untuk berjaga-jaga di luar restoran dan menghalangi penyelidikan terhadap insiden yang terjadi bulan lalu. Media pemerintah melaporkan bulan lalu bahwa sekelompok orang tersebut diduga makan salamander raksasa, amfibi terbesar di dunia, di sebuah restoran seafood.

Salamander raksasa merupakan hewan yang amat langka dan dilindungi di China.

"Yang dimakan di pesta itu merupakan salamader yang dibesarkan dalam tempat penangkaran. Jadi tak ada ancaman kepunahan binatang itu," ungkap polisi Shenzhen dalam blog mereka seperti dikutip dari BBC.

"Pesta senilai total US$ 804 atau sekitar Rp 10 juta itu juga tak dibayar dari dana publik, dan tidak ada dari mereka yang datang dengan kendaraan dinas," jelas polisi Shenzen itu.

Meski telah menegaskan, Wang membayar acara makan-makan itu dari kantongnya sendiri, namun ia tetap dikeluarkan dari kepolisian.

"Perbuatannya ini merupakan penyalahgunaan atas kekuasaan dan dia melanggar displin dengan tipu dayanya. 12 Aparat polisi yang diskors karena insiden ini telah kembali ke pekerjaan mereka," demikian dijelaskan kantor kepolisian setempat.

Kasus ini adalah salah satu yang paling aneh sejak Presiden Xi Jinping berkuasa pada tahun 2013, dan meluncurkan pemberantasan korupsi. (Tnt/Sss)

Dirjen Minerba Panggil Petinggi Perusahaan Tambang

Posted: 17 Feb 2015 06:49 PM PST

Perusahaan tambang penghasil konsentrat tembaga, dipanggil Direktorat Jenderal Mineral dan Batu Bara Kementeri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) pada Rabu (18/2/2015) ini.

Direktur Jenderal Mineral dan Batubara Kermenterian ESDM R Sukhyar mengatakan, tujuan pemanggilan petinggi perusahaan tambang ke kantornya, untuk mengetahui jumlah produksi, dari produksi tersebut dapat diketahui kebutuhan pabrik pengolahan dan pemurnian mineral (smelter).

"Nanti dari situ bisa diketahui berapa kebutuhan smelter nasional," kata Sukhyar, di Jakarta.

Menurut Sukhyar, untuk mengimplementasikan Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2009, tetang mineral dan batubara yang mengamanatkan kewajiban pengolahan dan pemurnian dalam negeri, pemerintah harus menjamin pasokan konsentrat untuk smelter.

"Dari pertemuan ini kapasitas smelter tembaga bisa dipastikan," ungkapnya.

Perusahaan yang dijadwalkan hadir antara lain PT Freeport Indonesia, PT Newmont Nusa Tenggara dan PT Gorontalo Mineral.

Terkait dengan pembangunan smleter. Pembangunan smelter di Papua  masih menunggu investor, smelter tersebut rencananya untuk mengolah konsentrat tembaga yang diproduksi PT Freeport Indonesia.

Menteri Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said mengatakan, pembangunan smelter di Papua akan diserahkan ke investor.

Dalam pencarian investor pembangunan smelter Sudirman berpesan agar Pemerintah Daerah mencari mitra yang memiliki kemampuan. Karena itu, akan dibentuk tim untuk menyeleksi mitra pembangunan smelter agar mendapat mitra yang baik.

"Carilah mitra yang baik oleh karena itu segera bentuk tim manajemen untuk menyeleksi mitra-mitra strategis," pungkasnya. (Nrm)

Larangan PNS Rapat di Hotel Mulai Turunkan Tingkat Hunian

Posted: 17 Feb 2015 06:48 PM PST

Larangan menggelar rapat di hotel bagi pegawai di kementerian dan lembaga negara yang tertuang dalam surat edaran Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokasi Nomor 11 Tahun 2014 tentang Pembatasan Kegiatan Pertemuan/Rapat di Luar Kantor menimbulkan kekhawatiran di kalangan pekerja pariwisata.

Ketua Federasi Serikat Pekerja Pariwisata Reformasi Edison SH mengatakan hal ini karena larangan tersebut akan berdampak pada pemutusan hubungan kerja (PHK) massal dikalangan pekerja pariwisata.

"Karena dengan munculnya surat edaran tersebut okupansi hotel yang tadinya 70 persen sampai dengan 80 persen drop menjadi 30 persen-40 persen," ujarnya di Jakarta, Rabu (18/02/2015).

Dia menjelaskan, ketika larangan tersebut dikeluarkan, pemasukan di bidang perhotelan semakin lesu.

"Jadi dengan adanya surat edaran tersebut tingkat hunian di perhotelan 40 persen hilang dan pengusaha hotel  tidak bisa membayar upah pekerjanya," lanjutnya.

Dengan penurunan tingkat okupansi hotel ini, menurut Edison, sangat berdampak buruk bagi para pekerja di bidang pariwisata khususnya perhotelan. Contohnya, sebanyak 200 pekerja hotel di wilayah bogor sudah diberhentikan dari pekerjaannya karena hal ini.

"Akan berdampak PHK besar - besaran untuk pekerja pariwisata Di kota Bogor saja 200 pekerja hotel sudah dirumahkan," tandasnya.(Dny/Nrm)

Berapa Anggaran Persija Gelar 1 Partai Kandang Musim 2015?

Posted: 17 Feb 2015 06:45 PM PST

PT Liga Indonesia telah merilis jadwal Liga Super Indonesia (ISL) 2015. Dari jadwal yang sudah dirilis, setiap tim mendapatkan jatah menggelar partai kandang sebanyak 17 kali, termasuk Persija Jakarta.

Mengenai jadwal kandang, Ketua Umum Macan Kemayoran (sebutan Persija), Ferry Paulus membeberkan pengeluaran uang manajemen untuk menggelar satu pertandingan kandang. Jika ditotal, manajemen Persija harus mengeluarkan uang hingga 4,7 miliar untuk pertandingan kandang selama musim 2015.

Ferry menjelaskan kalau pengeluaran terbesar untuk menggelar satu laga kandang adalah uang sewa Stadion Utama Gelora Bung Karno sekitar Rp 200-250 juta.

http://cdn1-a.production.liputan6.static6.com/medias/797617/original/068584700_1421671740-Persija_vs_Persebaya.jpg

"Untuk menggelar satu pertandingan saja, kami bisa menghabiskan Rp 500 juta. Pengeluaran itu jelas paling mahal dibandingkan dengan klub lain, misalnya Arema hanya menghabiskan Rp 100 juta," beber Ferry.

Pengeluaran Macan Kemayoran akan bertambah lebih besar saat menjamu Persib Bandung. Kebetulan, pada musim ini, Persija akan menjamu Persib pada 11 April mendatang. "Kalau melawan Persib, kami bisa mengeluarkan Rp 600-700 juta," singkat Ferry.

Untuk diketahui, laga perdana Macan Kemayoran akan berlangsung pada 21 Februari 2015. Bambang Pamungkas dan kawan-kawan menantang Semen Padang.

Bersambung ke halaman selanjutnya >>

Jadwal laga kandang Persija di ISL 2015

Sabtu 21-2-2015 Persija vs Semen Padang 15:30 WIB
Selasa 24-2-2015 Persija vs PBR 19:00 WIB
Kamis 12-3-2015 Persija vs Mitra Kukar 19:00 WIB
Minggu 15-3-2015 Persija vs Pusamania Borneo FC 15:30 WIB
Rabu 8-4-2015 Persija vs Sriwijaya FC 19:00 WIB
Sabtu 11-4- 2015 Persija vs Persib 15:30 WIB
Minggu 3-5-2015 Persija vs Barito Putra 15:30 WIB
Sabtu 9-5-2015 Persija vs Arema Cronous 15:30 WIB
Kamis 14-5-2015 Persija vs Persela 19:00 WIB

Putaran Kedua

Selasa 23-6-2015 Persija vs Persebaya 21:00 WIB
Minggu 28-6-2015 Persija vs Persegres GU 21:00 WIB
Rabu 5-8-2015 Persija vs Persiba 19:00 WIB
Minggu 9-8 2015 Persija vs PSM 15:30 WIB
Sabtu 22-8-2015 Persija vs Persiram 15:30 WIB
Kamis 27-8-2015 Persija vs Bali United Pusam 19:00 WIB
Satu 19-9-2015 Persija vs Perseru 15:30 WIB
Rabu 23-9-2015 Persija vs Persipura 19:00 WIB

Baca juga:

6 Gelandang Incaran Manchester United

Liverpool Dipastikan Coret Agenda Tur ke Indonesia 2015

Curhatan Pacar Eks Bek Chelsea Kalah di Miss Universe 2014

Top 5 Lifestyle: Batu Akik yang Dipakai SBY Bikin Penasaran

Posted: 17 Feb 2015 06:45 PM PST

Demam batu akik kini tak hanya menjadi virus di kalangan masyarakat biasa saja, namun juga mewabah hingga ke kalangan atas salah satunya adalah mantan presiden. Mantan Presiden Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) merupakan salah seorang yang ternyata memiliki ketertarikan lebih pada pesona batu akik.

Selain berita mengenai batu akik yang digunakan oleh mantan presiden Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono, berikut jajaran berita yang masuk dalam top 5 lifestyle edisi Selasa, 17 Februari 2015.



Ini Dia Batu Akik yang Dipakai SBY

Seperti yang terlihat dalam Instagram milik sang isteri, Ibu Ani Yudhoyono dimana dalam foto tersebut nampak tangan mantan presiden Indonesia, SBY yang tengah mendekatkan tangannya ke mulutnya. Pada tangan tersebut, tepat di jari telunjuk SBY menggunakan sebuah cincin batu akik berukuran cukup besar.

 

Batu Giok Aceh Jadi Buruan Masyarakat Lokal Hingga Mancanegara

Batu Giok Aceh, batu mulia asal Serambi Mekah tersebut, sedang kembali mencuat setelah Warga Desa Pante Ara, Kabupaten Nagan Raya, Aceh, menemukan batu giok sebesar 20 ton di hutan lindung di tempat sekitar mereka. Meski penemuan tersebut diberitakan memicu pertikaian, tetapi warga menampiknya.

 


Presenter Liputan6.com Jadi Finalis Puteri Indonesia 2015

Tak hanya mahasiswa dan model yang bisa menembus ajang kecantikan. Farhannisa Suri Maimoon Nasution, presenter Liputan6.com merupakan salah satu finalis Puteri Indonesia 2015 ini. Dalam kontes kecantikan ini, Fanny, panggilan akrab gadis berusia 22 tahun ini hadir mewakili provinsi Sumatra Utara.

 


Arti dan Makna Tahun Kambing di Imlek 2015

Sambut Chinese New Year kali ini, persiapan apa yang sudah Anda lakukan? Ada banyak ornamen cantik khas Imlek yang bisa membawa suasana meriah di rumah Anda. Bagaimana juga dengan makanan-makanan spesial ataupun kudapan-kudapan istimewa untuk disantap bersama keluarga saat perayaan tahun baru Tiongkok ini?

 


Kota Tanpa Polisi, Pekerja Bergaji Rp 20 Juta di Spanyol

Pengangguran? Tidak akan Anda temui di kota yang diberi nama Marinaleda. Lucunya, kota makmur ini justru terletak di Provinsi Andalusia, Spanyol Selatan, yang merupakan provinsi yang paling miskin. (Cyn/Ars)

Gaya Rihanna untuk Majalah W versi Korea

Posted: 17 Feb 2015 06:45 PM PST

Rihanna diminta menjadi model majalah W versi Korea. Wanita itu difoto dalam beberapa pose untuk dijadikan cover majalah ternama itu. RiRi, begitu wanita ini akrab disapa, mengunggah foto-fotonya tersebut ke Instagram. Memang, selain mahir menyanyi, RiRi juga sering kali dinilai bagus di depan kamera. Wajahnya fotogenik dan gayanya futuristik.

Mirror.co.uk belum lama ini menampilkan semua gambarnya dan laman itu menilai RiRi adalah model yang profesional. RiRi tampil dengan banyak model baju. Tatonya pun menjadi salah satu ornamen yang menarik.


Dalam foto lain, teman duet Eminem dalam single Monster tersebut difoto close up. Matanya menatap tajam ke kamera, sedang banyak di rambutnya dipasang banyak jepit rambut.

Foto yang dipasang di sampul depan adalah gambar RiRi yang tengah mengenakan gaun biru tua. Untuk memberi kesan menonjol, Riri mengenakan sepasang sandal dengan warna yang mencolok, pink neon. Kakinya diangkat satu sehingga pahanya mengintip. 



Wanita yang saat ini sedang gencar disebutkan berkencan dengan Leonardo Dicaprio tersebut juga difoto dengan latar belakang kota Korea. RiRi berada di pinggir jalan dan di antara pertokoan. Ia mengenakan warna emas dan hitam. 

Selain itu, wanita bernama asli Robyn Rihanna Fenty ini juga tampak difoto di sebuah salon dengan gaun putih. Edisi majalah ini akan tayang Februari 2015.(Put/Feb)

 

 

Path Bakal Lebih Mesra dengan Indonesia

Posted: 17 Feb 2015 06:38 PM PST

Path berjanji akan memperkuat kerjasama dengan Indonesia. Salah satunya dengan memperbanyak kehadiran konten lokal.

Hal ini diungkapkan oleh Country Manager Path untuk Indonesia, William Tunggaldjaja. Path sendiri telah mulai bekerjasama dengan bakat-bakat lokal, salah satunya adalah perusahaan desain asal Bandung, Petshopbox Studio.

"Kami akan bekerjasama dengan lebih banyak rekan-rekan atau local creative di Indonesia dan kami akan mempereratnya. Salah satunya seperti stiker yang kami luncurkan pekan lalu (Petshopbox Studio)," kata William di The Foundry SCBD, Jakarta.

Menurut William, stiker buatan dalam negeri bukan satu-satunya yang bisa menjadi penghubung Path dan Indonesia. Namun untuk saat itu, ia mengaku hanya stiker yang baru bisa digarap.

"Untuk rencana monetisasi, sekarang kami hanya fokus di layanan stiker, filter, dan premium. Khusus Indonesia, kalau ada yang bisa kami lakukan lagi akan kami kerjakan, tapi untuk saat ini belum ada," jelasnya.

Untuk bisa memuluskan rencana Path mempererat hubungan dengan Indonesia, Path akan segera membuka kantor di Jakarta sehingga William dan staf Path di Indonesia bisa berkomunikasi dan mengetahui langsung keinginan para pengguna.

Path pun akan terus berinovasi dan menghadirkan fitur-fitur yang diinginkan oleh para pengguna Indonesia. Rencana Path ini bukan tanpa alasan karena Indonesia adalah salah satu pasar terbesar jejaring sosial tersebut.

Berbekal kehadiran Path di Indonesia, William berharap jumlah pengguna pun akan ikut terdongkrak. Tak tanggung-tanggung, ia ingin semua pengguna smartphone di Indonesia memiliki akun Path.

Menurutnya, Indonesia bukan hanya salah satu pangsa pasar utama Path, tapi juga negara dengan pengguna media sosial teraktif di dunia sehingga dirinya yakin Path akan terus berkembang di Tanah Air.

"Kami ingin membawa kebahagiaan, jadi kami ingin semua pengguna smartphone menjadi pengguna Path. Sebagai jejaring sosial pribadi, Path memudahkan pengguna berkomunikasi dengan keluarga dan teman-teman mereka," ungkap pria kelahiran 1985 tersebut.

(din/isk)

News Flash: Jadi Tersangka Abraham Samad diancam 8 Tahun Penjara

Posted: 17 Feb 2015 06:37 PM PST

Sejarah di Balik Keindahan Gaun Cheongsam

Posted: 17 Feb 2015 06:35 PM PST

Apakah Anda sudah memiliki pakaian khas Tiongkok untuk perayaan Tahun Baru Imlek? Pakaian khas Tiongkok ini merupakan sebuah gaun yang ketat dengan leher tinggi dan celah di sisinya. Pakaian ini berasal dari Kebangsaan China Manchu yang diberi nama Cheongsam. Banyak orang menggemari pakaian ini karena kecantikan dan modelnya yang indah. Namun, tahukah Anda sejarah mengenai pakaian Cheongsam ini?

Dilansir dari My-qipao, Rabu (18/02/2015), berikut sejarah mengenai pakaian elegan khas Tiongkok.

Cheongsam atau yang bisa juga disebut Qipao tumbuh dari suku Nuzhen kuno. Qipao sendiri berasal dari bahasa Tiongkok yang artinya gaun spanduk. Qipao menjadi sangat populer di kalangan wanita keluarga Dinasti Qing. Pada masa itu, Qipao di desain dengan model yang longgar di badan dan tidak membentuk tubuh. Pakaian ini terbuat dari sutra yang disulam dengan renda di kerah, lengan dan tepi baju.

Seiring berjalannya waktu pakaian ini menjadi populer di seluruh Tiongkok pada tahun 1920. Namun, ternyata gaya berpakaian orang Barat sungguh memiliki pengaruh di dunia mode. Qipao/ Cheongsam ini mengalami perubahan dengan renda yang lebih tipis, panjang gaun yang lebih pendek dan model yang lebih ketat sehingga memperlihatkan keindahan bentuk tubuh kaum wanita.

Tidak hanya sampai di sini, Cheongsam terus mengalami perubahan model yang terus berkembang. Panjang gaun ini menjadi lebih bervariasi, ada yang pendek, panjang, tidak berlengan, berkerah tinggi, berkerah pendek, bahkan tidak berkerah sama sekali. Banyak orang menggunakan pakaian Cheongsam tidak berlengan pada musim panas. Desainnya yang praktis namun elegan membuat siapa saja yang menggunakannya jadi terlihat cantik.

Kini gaun indah ini banyak digunakan di berbagai acara besar di Tiongkok seperti pertemuan penting para pejabat negara. Selain itu, pada acara pernikahan gaun ini dijadikan sebagai gaun pengantin mempelai wanita. Tidak hanya itu, bahkan banyak orang menyarankan agar pakaian ini menjadi pakaian nasional bagi wanita Tiongkok. Cheongsam sungguh telah merasuki kebudayaan Tiongkok dan menjadi salah satu bagian dari budaya yang indah.

Cheongsam kini juga telah mendunia dan merambah berbagai negara. Tidak hanya masyarakat Tiongkok yang menggunakan pakaian indah ini, mengenakan Cheongsam sudah menjadi mode baik di luar maupun dalam negeri. Banyak wanita merasa keindahan pakaian ini dapat membuat mereka tampil lebih cantik dan menarik, terutama bagi wanita asing yang ingin mengunjungi Tiongkok mereka akan memilih untuk menganakan pakaian cantik ini sebagai ciri khas budaya Tiongkok.

8 Orang yang Tewas Saat Bercinta

Posted: 17 Feb 2015 06:30 PM PST

Bercinta merupakan salah satu kebutuhan dasar manusia. Tak ada manusia yang bisa menampik kebutuhan dasar yang satu ini. Tak heran, banyak orang yang candu akan aktivitas fisik yang satu ini. 

Saking candunya, beberapa orang mungkin akan melakukan hal-hal aneh saat bercinta. Nah, saat itulah biasanya suka terjadi hal-hal yang tidak diduga. Hal-hal yang tidak diduga terkadang sampai berujung kematian. 

Dilansir dari therichest, berikut 8 orang yang tewas saat sedang bercinta.

1. Tewas di dalam mobil

Bercinta dalam suasana yang panas adalah hal yang sangat menyenangkan. Akan tetapi, hal itu pula yang dapat membunuh Anda. Pemain sepak bola Rumania Mario Bugeanu dan pacarnya Mirela Lancu memilih untuk bercinta di dalam mobil setelah mobil mereka masuk ke dalam garasi. Terlalu asyik bercinta, mereka akhirnya tewas keracunan karbon monoksida karena mesin mobil tetap menyala.

2. Tewas tergencet piano

Di Klub malam Condor, San Fransisco, penari mempertunjukkan kebolehannya turun dari langit-langit sambil duduk di atas piano yang dikerek turun. Suatu malam, Jimmy Ferrozzo dan salah satu penari memutuskan bercinta di atas piano. Entah bagaimana ceritanya, piano tergerek ke atas saat mereka sedang bercinta. Ferrozzo tewas tergencet sedangkan penari tersebut selamat.

3. Tewas diserang singa

Bercinta di alam bebas memang memacu adrenalin. Akan tetapi, perhatikan dulu lingkungan Anda sebelum memutuskan melakukannya. Sharai Mawera dan pacarnya memutuskan bercinta di semak-semak di Zimbabwe. Tanpa mereka sadari, seekor singa mendekati mereka. Leher dan perut Shari robek hingga menewaskannya, sedangkan pasangannya berhasil melarikan diri.

4. Tewas karena viagra

Sergey Turganovover bertaruh dengan teman-temannya bahwa ia bisa memuaskan dua perempuan dalam sesi maraton bercinta selama 12 jam. Ia pun kemudian menelan sebotol pil viagra sekaligus. Rekan-rekannya sepakat ia memenangkan taruhan. Namun beberapa menit kemudian, Sergey jatuh pingsan dan tewas karena serangan jantung.

5. Tewas karena kesetrum

Toby dan Robert Taylor mempunyai cara bercinta yang unik. Saat bercinta, Robert akan menempelkan logam ke dada Toby yang tersambung ke soket agar ia merasakan kejutan listrik. Suatu malam, listrik yang dihasilkan terlalu kuat. Toby tewas karena kesetrum, sedangkan Robert akhirnya dipenjara.

6. Tewas karena tercekik

Kichizo Ishida dituduh kekasihnya, Sada Abe, tidak setia. Saat bercinta, Abe menempelkan pisau ke alat kelamin Ishida untuk mengancamnya. Ishida kemudian mengalah dan mengaku tak akan berselingkuh lagi. Mereka kemudian bercinta sambil Abe pura-pura mencekik Ishida dengan sabuk obi (pakaian Jepang). Sayang, ternyata ikatan obi terlalu kuat. Ishida pun meninggal karenanya.

7. Tewas karena tergencet payudara

Lange dan pacarnya bertengkar karena suatu hal. Saking kesalnya, Lange pun menyerang pacarnya tersebut. bukannya memukul pacarnya dengan benda lain yang ia temukan, Lange justru menggencetnya dengan payudaranya yang berukuran cukup besar. Pacarnya pun tewas karena tak bisa bernapas.

8. Tewas karena bercinta dengan lima orang sekaligus

Uroko Onoja adalah seorang pengusaha terkenal di Nigeria. Selain kaya, ia juga memiliki lima orang istri. Suatu hari, istri-istrinya memaksa Onojo bercinta secara bersamaan. Mereka mengancam Onojo dengan tongkat dan pisau. Onojo pun mengalah. Saat bercinta dengan istri yang kelima, Onojo tiba-tiba pingsan dan tewas di tempat.

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

Jumlah Pelanggan PLN Diprediksi Membengkak Jadi 78,4 Juta

Posted: 17 Feb 2015 06:30 PM PST

PT PLN (Persero) memperkirakan jumlah pelanggannya akan membengkak menjadi 78,4 juta pada 2024. Ini seperti dikutip dari Rencana Usaha Penyediaan Listrik (RUPTL) 2015-2024, di Jakarta, Rabu (18/2/2015). 

Adapun jumlah pelanggan PLN pada 2014 mencapai 57,3 juta, dan diprediksi bertambah menjadi 78,4 juta pada  2024 atau naik rata-rata 2,2 juta per tahun.

Penambahan pelanggan tersebut disebabkan karena pertumbuhan ekonomi. Kondisi ini juga akan berdampak pada meningkatnya rasio elektrifikasi dari 84,4 persen pada 2014 menjadi 99,4 pada pada tahun 2024.

Dengan jumlah pelanggan mencapai 78,4 juta PLN pada periode 2015-2024 kebutuhan listrik diperkirakan akan meningkat dari 219,1 Tera Watt hour (TWh) pada tahun 2015 menjadi 464,2 TWh pada 2024. Atau tumbuh rata-rata 8,7 persen per tahun.

Untuk wilayah Sumatera pada periode yang sama, kebutuhan listrik akan meningkat dari 31,2 TWh pada  2015 menjadi 82,8 TWh pada 2024 atau tumbuh rata-rata 11,6 persen per tahun.

Wilayah Jawa-Bali tumbuh dari 165,4 TWh pada 2015 menjadi 324,4 TWh pada  2024 atau tumbuh rata-rata 7,8 persen per tahun.

Wilayah Indonesia Timur tumbuh dari 22,6 TWh menjadi 57,1 TWh atau tumbuh rata-rata 11,1 persen per tahun.(Pew/Nrm)

Jokowi Blusukan Bareng Ahok Sore Ini

Posted: 17 Feb 2015 06:30 PM PST

Presiden Jokowi dijadwalkan meninjau sejumlah proyek kerja sama antara pemerintah pusat dan daerah terkait penanggulangan banjir. Seperti banjir kanal dan sodetan Ciliwung di Jakarta.

Seperti dikutip dari laman setkab.go.id, Rabu (18/2/2015), rencananya Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok bersama Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono bakal ikut menemani Jokowi.

Bagi Jokowi, blusukan bareng Ahok ini merupakan yang pertama kalinya sejak menjabat Presiden. Keduanya pernah blusukan bareng seharian meninjau empat proyek pada  27 Februari 2014 sebagai pasangan gubernur dan wakil gubernur DKI.

Namun sebelum blusukan di Jakarta, Jokowi bakal menghabiskan pagi hari di Bogor, Jawa Barat. Ayah 3 anak itu akan mengawali pagi dengan menerima Walikota Bogor Bima Arya Sugiarto di Istana Bogor.

Kemudian Presiden akan kembali ke Jakarta. Dan pada 13.00 WIB dia melakukan peninjauan proyek penanggulangan banjir Ibukota.

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengingatkan, ancaman banjir di DKI Jakarta masih akan berlangsung hingga akhir Maret 2015. (Ndy/Mut)

Akuisisi Persija, Antara Bisnis dan Larangan APBD

Posted: 17 Feb 2015 06:30 PM PST

Ketua Umum Persija Jakarta, Ferry Paulus telah melepas sahamnya sebesar 20 persen kepada Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta, yakni PT Jakarta Propertindo (Jakpro).

Hal itu menimbulkan pertanyaan dari banyak kalangan, haramkah bantuan dari Pemerintah Daerah (Pemda) DKI Jakarta ke 'Macan Kemayoran'? Pasalnya, pada tahun 2010, pemerintah pusat telah melarang semua pemda untuk membantu klub-klub Liga Super Indonesia (ISL) dengan menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD).

Direktur PT Jakpro, Chairul Hakim menjelaskan kalau Pemda DKI melakukan kegiatan bisnis yang bisa menguntungkan bersama Persija. Dengan demikian, hal tersebut tidak menyalahi aturan tahun 2010.

"Ini terobosan dari pimpinan kami (Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama) yang menemukan jalan setelah ada larangan APBD. Persija kan berada di Jakarta, jadi kami harus kawal bersama-sama," ucap dia.

"Dari segi bisnis, Persija punya prospek cerah. Pemainnya bisa dikelola secara bisnis. Itu yang sangat menarik bagi kami," sambung Chairul.

Bersambung ke halaman selanjutnya>>

Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi DKI Jakarta, M Saefullah juga menjelaskan kalau langkah membantu Macan Kemayoran dengan cara seperti itu tidak menyalahi aturan.

Terlebih gagasan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Thahaja Purnama membeli saham Persija telah direstui Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta.

"Formula dari Pemda DKI sudah sangat bagus. Caranya hanya seperti ini. Kalau DPRD sudah mendukung itu artinya sangat bagus karena sepak bola adalah hiburan rakyat," mantan Walikota Jakarta Pusat itu memberikan penjelasan singkat.

Sementara itu, Ketua Umum Persija Jakarta, Ferry Paulus sempat ragu dengan ide Pemda DKI Jakarta mengakusisi Persija mengingat dana APBD sudah diharamkan untuk kegiatan sepakbola. 

Namun setelah berkomunikasi dengan Ketua Asosiasi BUMD seluruh Indonesia, Syauqi Suratno, Ferry berani melepas 20 persen saham kepemilikan Persija kepada PT Jakpro. "Ketika Ahok menyampaikan itu, saya langsung dapat opini-opini hukum. Jujur saja saya banyak bertanya kepada Syauqi apakah ini melanggar, dia jawab tidak," imbuh Ferry.

"Masyarakat sekarang terlalu skeptis dengan tidak boleh gunakan APBD. Padahal ini langkah yang menurut saya bagus. Hanya saja, kami butuh waktu dan tidak boleh terlalu cepat," dia mengakhiri.

Baca juga:

6 Gelandang Incaran Manchester United

Liverpool Dipastikan Coret Agenda Tur ke Indonesia 2015

Curhatan Pacar Eks Bek Chelsea Kalah di Miss Universe 2014

Cerita Heechul Super Junior yang Pilih Hindari Kontroversi

Posted: 17 Feb 2015 06:30 PM PST

Sebagai idola, Heechul yang adalah personel Super Junior menyadari jika tak semua orang menmujanya, ada juga yang membencinya. Heechul kerap kali menemukan komentar tak sedap di akun media sosial Twitter miliknya.

Akhirnya Heechul memutuskan untuk menghapus akun Twitter miliknya. Heechul hanya memiliki akun media berbagi gambar Instagram. Menurutnya, Instagram lebih menenangkan. Heechul juga memberikan tanggapan mengenai komentar negatif yang masuk ke Twitter-nya.

"Saya telah membaca beberapa komentar. Jujur saja, ada beberapa bagian yang tak enak dibaca. Bahkan, beberapa juga membuat saya bingung. Itu alasannya saya malas membaca komentar," tulis Heechul, baru-baru ini.

Heechul mengakui komentar itu terkadang mempengaruhi dirinya. Padahal, dia juga sadar jika komentar negaitif itu hanya satu dari seratus orang yang memberikannya dukungan.

(Salah satu gambar yang diunggah Heechul, bersama dengan Leeteuk di akun Instagram miliknya)


Heechul juga sempat ragu saat ingin membuka Instagram. Ia tak mau tulisan atau gambar yang diunggahnya menjadi kontroversi di media sosial. Akhirnya, ia memutuskan untuk membuat Instagram sebagai alat komunikasi dengan penggemar yang berisi lelucon ringan.

"Saya hanya ingin memikirkan Instagram saya sebagai tempat untuk bertemu dengan penggemar. Kau bisa saja tertawa atau menyenangkan telah menghina orang lain. Tapi, tak ada lagi hal yang lebih baik kau lakukan. Lebih baik, kau banyak tersenyum dan nikmati hidupmu."

7 Penumpang Perahu Tewas Hingga Festival Jenang Solo Pecahkan Rekor

Posted: 17 Feb 2015 06:25 PM PST

Mitsubishi: Pengemudi Outlander Maut Melaju Kecepatan 131 Km/Jam

Posted: 17 Feb 2015 06:19 PM PST

Penurunan BI Rate Dorong IHSG Cetak Rekor

Posted: 17 Feb 2015 06:16 PM PST

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak di zona hijau pada pembukaan hari ini. Pergerakan IHSG hampir senada dengan Bursa Asia. Penurunan BI Rate menjadi pendorong penguatan indeks pada hari ini. Perhatian investor masih tertuju kepada penyelesaian utang Yunani.

Pada pra pembukaan perdagangan saham, Rabu(18/2/2015), IHSG naik tinggi 35,25 poin ke level 5.372,76. Indeks saham LQ45 menguat 0,96 persen ke level 938,59. Sebagian besar indeks saham acuan menguat pada pagi ini. Kecuali Indeks Pefindo25 yang melemah 1,08 persen.

IHSG terus menguat pada pembukaan pukul 09.00 WIB dengan naik ke level yang lebih tinggi yaitu mencapai 74,20 poin (1,39 persen) ke level 5.412,78. Level tersebut adalah rekor baru untuk IHSG. Indeks saham LQ45 mendaki 1,86 persen ke level 946,99.

Ada sebanyak 114 saham menguat sehingga mengangkat IHSG. Sementara itu, hanya adalah 14 saham yang melemah. Sedangkan 47 saham lainnya diam di tempat. Pada pagi ini, IHSG berada di level tertinggi 5.415,38 dan terendah 5.372,75.

Total frekuensi perdagangan saham cukup tinggi mencapai 14,329 kali dengan volume perdagangan saham 515,58 juta saham. Nilai transaksi harian saham sekitar Rp 836,69 miliar.

Secara sektoral, sebagian besar sektor saham menghijau kecuali sektor saham consumer goods yang turun 4,30 persen.

Sektor saham aneka industri menguat 2,14 persen. Lalu sektor saham konstruksi naik 2,28 persen dan sektor saham keuangan mendaki 2,37 persen.

Sementara itu, investor asing melakukan aksi borong saham sehingga membukukan jual bersih sekitar Rp 385 miliar. Sedangkan pemodal lokal melakukan aksi beli jual bersih sekitar Rp 400 miliar.

Saham-saham yang mencatatkan penguatan dan sebagai penggerak indeks saham pada pagi ini antara lain saham LPPF naik 7,17 persen ke level Rp 16.800 per saham, saham CTTH mendaki 6,76 persen ke level Rp 76 per saham, dan saham CTRA menguat 6,32 persen ke level Rp 1.515 per saham.

Sedangkan saham-saham yang tertekan antara lain saham JKON merosot 6,80 persen ke level Rp 960 per saham, saham MAYA turun 2,04 persen ke level Rp 1.200 per saham, dan saham EPMT tergelincir 1,74 persen ke level Rp 2.800 per saham.

Mengutip Bloomberg, bursa Asia pada pagi ini dibuka menguat didorong oleh penguatan Bursa Jepang. Sebagian besar perhatian investor masih tertuju pada penyelesaian utang Yunani.

"Setelah sempat ada titik cerah, ternyata pembicaraan antara Perdana Menteri Yunani dan perwakilan dari Eropa mundur lagi," jelas Analis SMBC Nikko Securities Inc, Tokyo, Jepang,  Hiroichi Nishi.

Selain itu, Hiroichi melanjutkan, investor juga akan melihat langkah-langkah kebijakan moneter yang bakal diumumkan oleh Bank Sentral Jepang pada hari ini.

Jika kebijakan tersebut sesuai dengan ekspektasi dari pelaku pasar maka kemungkinan besar indeks akan terus melaju. Namun jika berlawanan maka akan sebaliknya.

Sedangkan sentimen dalam negeri, retail Research Team Mandiri Sekuritas mengungkapkan bahwa kebijakan Bank Indonesia untuk menurunkan BI rate sebesar 25 basis poin menjadi 7,5 persen akan mendorong pergerakan IHSG ke level positif pada perdagangan hari ini.

Analis Universal Broker, Satrio Utomo menambahkan, Turunnya BI Rate ini, akan memberikan sentimen positif pada sektor perbankan, otomotif, properti, konsumer dan retail. (Gdn)

Pria Penjual Sembako di Tangerang Tewas Saat Ditangkap Polisi

Posted: 17 Feb 2015 06:16 PM PST

Hasil Pertandingan Liga Champions: Shakhtar Donetsk vs Bayern Muenchen 0 - 0

Posted: 17 Feb 2015 06:15 PM PST

4 Striker Eropa Bertualang di ISL, Siapa Paling Tajam?

Posted: 17 Feb 2015 06:15 PM PST

Kilas balik ke musim lalu, ada satu nama ujung tombak dari Eropa yang mencuri perhatian. Ivan Bosjnak, pemain jebolan Piala Dunia 2010 bersama Timnas Kroasia menjadi rekrutan tim Ibukota, Persija Jakarta.

Namun harapan tidak sesuai kenyataan, Bosjnak lebih banyak menjadi pesakitan karena cedera dan sulit beradaptasi dengan sepakbola Indonesia. Selain mendatangkan Bosjnak, Macan Kemayoran juga merekrut Zelimir Terkes. Setali tiga uang, dua striker itu tidak mampu berbuat banyak untuk Macan Kemayoran.

Bila ditarik jauh ke belakang, tepatnya pada 2011 lalu, Mitra Kukar pernah mendatangkan pemain asal Inggris, Marcus Bent. Bekas pemain Aston Villa itu digadang-gadang mampu mengangkat prestasi Mitra Kukar. Tapi hasilnya, nol besar. Manajemen kemudian menendang mantan pemain Inggris U-21 itu di akhir musim.

Musim 2015, ISL bakal kebanjiran pemain dari Eropa. Setidaknya, 4 striker asal Benua Biru siap meramaikan gelaran kompetisi tertinggi sepakbola di Indonesia ini.

Menarik mengetahui sepak terjang mereka. Akankah 4 striker itu bernasib sama seperti para pendahulunya?

berikut ulasannya dikumpulkan Liputan6.com dari berbagai sumber

Roy O’Donovan

Sebagai klub terpandang di Kalimantan Timur, Mitra Kukar terus berbenah memperbaiki performa tim. Tim besutan Scott Cooper itu berusaha melengkapi kuota tiga pemain asing sesuai regulasi PT Liga Indonesia.

Setelah mencoret Oscar Martin Paniagua, tim berjuluk Naga Mekes itu mendatangkan pemain Roy O’Donovan. Dia mantan pemain Sunderland. Cukup lama, Roy merumput untuk tim berjuluk The Black Cats tersebut, periode 2007-2010. Ketika menetap di Stadium of Lights, markas Sunderland, Donovan hanya tampil 17 kali tanpa mencetak gol karena lebih banyak dipinjamkan ke sejumlah klub seperti Dundee United dan Blackpool.

Pemain asal Irlandia Utara itu kemudian berlabuh ke klub Brunei DPMM FC. Karier Roy cukup moncer, dengan mencetak 15 gol dari 24 pertandingan.

Dari data yang didapat Transfermarkt, DPMMFC harus merogoh kocek hingga 220 ribu poundsterling untuk mendatangkannya dari Northampton Town, klub Divisi IV Liga Inggris.

Berikutnya, striker Kroasia berharga Rp 2,5 Miliar>>

Goran Ljubojevic

Sriwijaya yang juga mengincar kebangkitan musim ini merekrut pemain asal Krosia, Goran Ljubojevic. Pemain 31 tahun itu sempat berada di masa keemasan pada 2004 hingga 2006. Ketika itu, Ljubojvic memperkuat Dinamo Zagreb.

Bersama Zagreb, Ljubojevic mampu mencetak 16 gol dari 42 partai. Penampilan bagus di Zagreb membuat Ljubojevic dikontrak klub asal Belgia Genk. Dia tampil di Genk cukup lama selama 2006 hingga 2009.

Dan musim lalu, Ljubojevic bermain untuk klub Singapura, Balestier Khalsa FC selama satu musim. Bersama klub berlogo Harimau itu, dia tampil menjanjikan; membobol gawang 20 kali dari 27 partai yang dilakoni.

Catatan itu tampaknya menjadi pertimbangan utama pelatih Barito Putera, Salahuddin dan Direktur Teknik Tim, Milomir Seslija

Meski tidak disebutkan nilai kontraknya, situs Transfermarkt mencatat, harga Ljubojevic mencapai 130 ribu poundsterlin. Jika dikurs ke rupiahnya, nilainya cukup fantastis. Mencapai Rp2,5 miliar. Itu nominal uang dikeluarkan Khalsa ketika mendatangkannya dari Osijek, dua tahun lalu.

Klik halaman berikut, penyerang Barito pernah tampil di Kualifikasi Europa League>>

Marjan Jugovic

Selain dua nama di atas, striker anyar milik Barito Putera, Marjan Jugovic juga meramaikan juru gedor ISL dari Benua Biru.  Hanya saja, harga untuk mendatangkan Jugovic kemungkinan masih di bawah dua bomber Eropa yang telah disebutkan.

Harga Jugovic sekitar 88 ribu poundsterling atau sekitar Rp 1,7 miliar. Demikian data yang dirilis dari Transfermarkt.  Pemain kelahiran,  Krusevac, Yugoslavia itu mengawali kiprah di klub semasa kecil, Napredak Krusevac musim 2001-2006.

Pada 2010, Jugovic pernah merasakan atmosfer Europa League ketika tampil membela FK Zeta, klub dari Montenegro tampil di babak Kualfikasi.

Setelah itu, dia lebih banyak menghabiskan waktu di klub kampung halamannya. Namun di musim 2011-12, Jugovic berpetualang ke Suriah untuk memperkuat klub Al Ittihad Allepo. Klub Zvijda Gradacac menjadi klub Eropa terakhir Jugovic sebelum pindah ke Barito Putera.

Ternyata striker Eropa Persija bersaing dengan Messi dan CR7 berebut Golden Boot >>

Yevgeni Kabavey

Nama striker asal Estonia ini sudah tidak asing lagi. Yevgeni Kabayev menjadi primadona di bursa transfer awal musim ISL. Pindah ke Persija, dia berstatus sebagai topscorer Liga Estonia, Meistriliiga, Sillamea Kalev.

Musim lalu, Kabayev mencetak 36 gol. Dia ternyata masuk dalam tiga besar perburuan trofi sepatu emas atau pencetak gol terbanyak di Eropa musim 2014. Kabayev bersaing ketat dengan dua mega bintang lapangan hijau, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.  

Messi mengoleksi 56 poin sedangkan Ronaldo yang menempati urutan teratas mengantongi 46 poin. Koleksi gol Kabayev berada di urutan ketiga di bawah Messi dan Ronaldo.

Pemain 26 tahun itu mengemas 36 poin karena setiap gol yang dicetak dihitung 1. Ini lantaran Meistriliiga dinilai kurang kompetitif dibanding negara dengan sepakbola yang sudah maju seperti Inggris, Italia, Jerman atau Portugal.

Meski demikian, Kabayev memimpin atas mesin gol Chelsea, Diego Costa yang menempati peringkat 4 mengoleksi 34,0 poin dan striker kondang Barcelona, Neymar dengan poin 32 di peringkat 6.

Baca Juga:

Profil Tim ISL 2015: Target Berat Persib Pertahankan Mahkota ISL

Video: Fakta Menarik Babak 16 Besar Liga Champions (3)

Van Gaal: MU Beruntung Bisa Kalahkan Preston

Shireen Sungkar Ingin Terus Beri ASI Eksklusif untuk Anak

Posted: 17 Feb 2015 06:15 PM PST

Anak pertama Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu yang bernama Teuku Adam Al Fatih kini memasuki usia 5 bulan. Shireen mengaku hingga saat ini dirinya tidak pernah ingin melewatkan perkembangan sang anak. Bahkan, ia tak menggunakan jasa pengasuh bayi atau baby sitter untuk anaknya.

"Perkembangan anak aku lancar, baik. Sudah bisa guling-guling sekarang. Aku ada mbak (pekerja rumah tangga) yang sudah lama banget kerja sama aku, dia yang bantu aku. Jadi nggak pakai baby sitter," kata Shireen saat ditemui di kawasan Kemang Utara, Jakarta Selatan, Selasa (16/2/2015).

Sejak Adam lahir pada 10 September 2014, Shireen selalu memberi ASI eksklusif untuk si buah hati. Meski usia Adam kini sudah lima bulan, Shireen tak berniat untuk berhenti memberikan ASI untuk Adam.

"Selama mungkin kalau bisa, sedikasihnya sama Allah. Memberikan ASI-nya mudah-mudahan bisa sampai dua tahun," lanjut Shireen.

Meski kini Shireen sudah mulai menjalani kegiatannya di dunia hiburan, namun hal tersebut tak membuat Shireen berhenti memberikan ASI. Shireen kerap meninggalkan ASI untuk Adam jika ia melakukan kegiatan syuting. Namun begitu, Shireen tetap saja khawatir karena takut tak cukup memberikan ASI.

"Suka deg-degan. Suka kepikiran, aduh ASI-nya cukup nggak yah? Stok ASI sih ada cuma kalau ninggalain kaya merasa bersalah saja," tutur Shireen.

Seorang Karyawan Terjepit Lift dengan Posisi Badan Terbalik

Posted: 17 Feb 2015 06:14 PM PST

Hasil Pertandingan Liga Champions: Paris Saint-Germain vs Chelsea 1 - 1

Posted: 17 Feb 2015 06:12 PM PST

Persiapan Menyambut Imlek di Sejumlah Daerah

Posted: 17 Feb 2015 06:11 PM PST

Tolak Eksekusi Mati, PM Australia Ingatkan RI Bantuan $ 1 Miliar

Posted: 17 Feb 2015 06:09 PM PST

Pemerintah Australia masih berharap Indonesia membatalkan keputusan untuk mengeksekusi mati 2 warga negaranya yang termasuk dalam sindikat narkoba Bali Nine. Kali ini, Perdana Menteri Tony Abbott mengingatkan kembali RI atas segala kebaikan dari negaranya.

Termasuk saat Negeri Kanguru itu memberikan bantuannya kepada Indonesia, saat tsunami meluluhlantakkan Aceh pada 2004 silam.

"Jangan lupa beberapa waktu lalu ketika Indonesia dilanda tsunami, Australia mengirimkan bantuan $ 1 miliar, kami juga mengirimkan pasukan untuk bantuan kemanusiaan," kata Abbott seperti dikutip dari laman News.com.au, Rabu (18/2/2015).

"Beberapa warga Australia kehilangan nyawa saat membantu Indonesia. Saya ingin mengatakan ini kepada pemerintah dan rakyat Indonesia, kami selalu ada untuk menolong Anda, dan kami harap Anda akan membalasnya saat ini," imbuh dia.

Abbott juga mengingatkan, hubungan kedua negara ke depan akan rusak jika Indonesia tetap mengeksekusi 2 warga Australia, Andrew Chan dan Myuran Sukumaran.

"Akan lebih baik memanfaatkan Chan dan Sukumaran daripada membunuh mereka. Ya, mereka melakukan hal yang mengerikan, mereka juga harus mendekam lama di penjara, tapi mereka tak pantas mati," ucap dia.

Dia pun mengapresiasi kabar penundaan pemindahan 2 anggota sindikat narkoba itu dari Bali ke Cilacap, Jawa Tengah. Meski begitu, dia menyatakan, tak akan berhenti sampai Indonesia mengumumkan kabar pembatalan eksekusi Andrew Chan dan Myuran Sukumaran.

Sebelumnya, sejumlah warga Australia menyerukan untuk memboikot pariwisata Bali sebagai aksi protes kepada Pemerintah Indonesia di media sosial terkait eksekusi mati.

Dan Kejaksaan Agung Selasa 17 Februari 2015 kemarin memutuskan untuk menunda pelaksanaan eksekusi mati terhadap Andrew Chan dan Myuran Sukumaran, demi memenuhi permintaan pemerintah Australia dan pihak keluarga terpidana mati kasus narkoba tersebut. (Ndy/Tnt)

Tidak ada komentar: