Senin, 09 Juni 2014

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Ancelotti: Morata Akan Tinggalkan Madrid

Posted: 09 Jun 2014 09:27 PM PDT

<p>Secara terang-terangan pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti membenarkan bahwa Alvaro Morata akan meninggalkan klub di musim depan. Pelatih kebangsaan Italia itu berharap karier Morata meningkat drastis saat ia tidak lagi membela kubu <em>Los Galacticos.</em><br /><br />"Sang pemain telah memutuskan untuk meninggalkan klub demi mencari waktu (bermain) yang lebih banyak. Klub sudah menyepakati hal itu," kata Ancelotti yang dilansir <em>Sky Sports</em>.<br /><br />"Jika dia mendapat kesempatan bermain, tentu akan lebih baik baginya. Dia akan memiliki kesempatan yang sama selama satu musim penuh," tambahnya.<br /><br />Sejauh ini Morata terus dipantau VfL Wolfsburg, Juventus, dan juga Arsenal. Namun sang pemain kabarnya lebih tertarik memperkuat Juve di musim depan. (Van)</p>

Konsumsi Elpiji 3 Kg di Jawa Tengah Naik 15%

Posted: 09 Jun 2014 09:26 PM PDT

<p>PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region IV Jawa Bagian Tengah menyebutkan konsumsi elpiji 3 kilogram (Kg) di Jawa Tengah dan Yogyakarta mencapai 108.328.980 tabung sampai Mei 2014.<br /><br />General Manager Pertamina Marketing Operation Reg IV Subagjo Hari Moeljanto mengatakan, konsumsi wilayah yang melingkupi Provinsi Jawa Tengah dan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta tersebut naik 15% dibandingkan periode yang sama tahun lalu.<br /><br />"Hingga Mei 2014 penyaluran elpiji 3Kg di wilayah MOR IV mencapai 108.328.980 tabung atau mengalami peningkatan," kata Subagjo, di Jakarta, Selasa (10/6/2014).<br /><br />Subagjo menambahkan untuk konsumsi rata-rata normal harian di kedua provinsi tersebut sebesar 833.887 tabung per hari hari.<br /><br />Kenaikan ini membuat Pertamina memutuskan untuk menambah pasokan ke wilayah tersebut. Upaya mengantisipasi lonjakan konsumsi Pertamina regoin IV akan melakukan penambahkan stok, sebesar 6% atau 882.704 tabung perhari dari kebutuhan normal harian pada Juni atau awal Ramadan dan 12% atau 933.953 tabung per hari pada Juli dari konsumsi rata-rata.<br /><br />Subagjo menambahkan, untuk konsumsi BBM hingga Mei 2014, pihaknya telah menyalurkan BBM Premium di wilayah MOR IV mencapai 37,7% dari total kuota yang diberikan Badan Pengatur Kegiatan Hilir Minyak dan Gas (BPH Migas) terhadap Pertamina di wilayah MOR IV. "Sedangkan untuk solar, mencapai 40,6% dari total Kuota," jelas dia.<br /><br />Pertamina juga akan menambah stok dalam rangka mengantisipasi lonjakan konsumsi saat Ramadan dan Lebaran, dengan mempertahankan ketersediaan stok BBM pada posisi aman dengan menambah 40% hingga 45 % pasokan Premium dan 27% pasokan Solar dari rata-rata konsumsi normal harian untuk premium sebesar 9.905 KL dan Solar 5.274 kl. (Pew/Nrm)</p>

Ditanya Pelanggaran HAM oleh JK, Prabowo Emosi?

Posted: 09 Jun 2014 09:23 PM PDT

<p>Debat kandidat capres-cawapres perdana berlangsung seru. Terlebih, saat pasangan Jokowi-JK melempar pertanyaan soal dugaan pelanggaran HAM yang dilakukan capres Prabowo Subianto pada 1998.<br /><br />Mendapat pertanyaan tersebut, Prabowo menjawabnya dengan penuh semangat. Namun, Anggota Dewan Pembina Partai Gerindra Martin Hutabarat membatan mantan Danjen Kopassus itu menjawab dengan emosional.<br /><br />Menurutnya, Prabowo hanya menjelaskan perbedaan keadaan saat ini dan masa lalu.<br /><br />"Dia spontan karena kan memang memahami kejadian dulu, susah. Kalau sekarang ada masalah hukum kan polisi, kalau dulu tentara. Cara pikirnya beda," tutur Martin di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (10/6/2014).<br /><br />Prabowo ataupun Jokowi, keduanya menilai debat perdana berlangsung lancar. Meski Prabowo mengaku sempat grogi. "Saya kira untuk pertama kali lumayan bagus. Ya, agak grogi juga sedikit," ujar Prabowo usai acara debat.</p> <p>Dalam sesi tanya jawab antara dua kandidat pada segmen IV, Prabowo Subianto menjawab pertanyaan dari cawapres pasangan nomor urut 2 Jusuf Kalla terkait masalah HAM.<br /><br />"Tadi Bapak menyampaikan pada awal-awal, tiada pengikut yang salah, hanya pemimpin yang salah soal pelanggaran HAM di masyarakat. Bagaimana tanggapan Pak Prabowo?" tanya JK, Senin (9/6/2014).<br /><br />Prabowo pun menjawab pertanyaan JK. Menurutnya, HAM yang paling mendasar adalah hak untuk hidup. Tugas Undang-Undang Dasar yang diberikan yaitu melindungi segenap tumpah darah Indonesia dan tugas pemerintah adalah mengamankan negara dari segala ancaman.<br /><br />"Jadi saya sekian puluh tahun adalah abdi negara yang membela kedaulatan dan HAM. Mencegah kelompok-kelompok radikal atau yang menggunakan kekerasan dengan maksud mengancam keselamatan orang-orang tak bersalah," jawab Prabowo.<br /><br />Prabowo menilai mereka yang menggunakan kekerasan dinilai sebagai ancaman HAM. "Karena itu kewajiban sebagai pembela bangsa untuk mengamankannya," imbuhnya.<br /><br />"Bapak tidak mengerti kami berada di posisi yang susah untuk mengambil keselamatan negara," tukas Prabowo.</p>

Fachri Albar Nikahi Renata Kusmanto Kamis Ini?

Posted: 09 Jun 2014 09:20 PM PDT

<p>Kedekatan Fachri Albar dengan Renata Kusmanto sudah terdengar sejak beberapa tahun lalu. Kini, kabar bahagia muncul. Keduanya digosipkan akan menikah pada Kamis, 12 Juni 2014 mendatang.<br /><br />Saat kabar ini dikonfirmasikan kepada Camelia Malik selaku tante Fachri, pedangdut senior itu mengaku tak berani memberikan komentar resmi. "Aku nggak berani komentar apa-apa. Coba tanya ke sana saja," kata Camelia sat dihubungi via telepon, Selasa (10/6/2014).<br /><br />Dicecar lagi, Camelia berusaha menutupi rapat-rapat kabar itu. Bahkan saat ditanya mengenai kepastian kalau Fachri bakal mempersunting Renata di sebuah hotel mewah di bilangan Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Camelia hanya tertawa.<br /><br />"Hahaha..ya mudah-mudahan saja. Insya Allah ya. Pokoknya saya senang. Coba tanya ke sana saja ya," tangkis Camelia.<br /><br />Fachri menjalin kasih dengan Renata pasca-putus dari Marsha Timothy pada awal 2012 lalu. Ayah Fachri, Ahmad Albar, mengakui kalau putranya sempat berbincang mengenai pernikahan.(Jul/Mer)</p>

Tragis, Ibu dan Anak Tewas Demi Selamatkan Ponsel

Posted: 09 Jun 2014 09:19 PM PDT

<p>Seorang pria dan ibunya dilaporkan tewas dan empat orang lainnya luka parah setelah masuk ke dalam lubang pembuangan kotoran demi untuk menyelamatkan sebuah ponsel. Kejadian ini terjadi di China, tepatnya di kota Xinxiang provinsi Henan.<br /><br />Dilaporkan <em>South China Morning Post</em>, kejadian ini bermula ketika seorang wanita yang tidak disebutkan namanya pergi ke toilet sambil memainkan ponsel yang baru dibelinya seharga 2.000 yuan atau sekitar Rp 3,7 juta.<br /><br />Tiba-tiba ponsel yang digenggamnya terlepas dan langsung masuk ke dalam lubang yang penuh dengan kotoran. Wanita itu pun berteriak dan dengan sigap, suaminya langsung datang untuk mengambilnya. Pria itu pun masuk ke dalam lubang kotoran demi ponsel baru milik istri tercintanya.<br /><br /><img class="media-preview media-{$style->name}" src="http://cdn1-e.production.liputan6.com/medias/689023/big/lubang+kotoran.jpg?t=1141207957" alt="" /> <br /><br />Namun saat berada di dalam ia malah terkapar tak sadarkan diri. Dalam situasi panik, ibu pria itu juga ikut melompat ke toilet untuk membantu anaknya, tapi ia terlalu cepat kehilangan kesadaran. Setelah melihat suami dan ibu mertuanya pingsan, wanita pemiliki ponsel itu juga pingsan.<br /><br />Untuk menyelamatkan mereka, ayah mertua dan dua orang tetangganya juga melompat ke dalam untuk membantu para korban. Namun mereka juga ikut pingsan karena tidak tahan dengan bau dari tumpukan kotoran.<br /><br />Mengutip laman <em>ABC News</em>, Selasa (10/6/2014), akhirnya penduduk desa mengikatkan tali dan menarik enam orang keluar dari lubang. Suami wanita dan ibu mertua meninggal di rumah sakit, sementara si wanita pemilik ponsel, ayah mertuanya, dan tetangga terluka.</p>

Miliuner Irak Permak Ferrari Berlapis Emas

Posted: 09 Jun 2014 09:18 PM PDT

<p>Banyak cara dilakukan para miliuner untuk mendandani mobil kesayangannya. Tak hanya mengubah cat atau aksesori tambahan untuk memberikan kesan personal, seorang miliuner yang satu ini tak tanggung-tanggung memberikan lapisan emas pada mobil Ferrarinya. <br /><br />Tak heran, Ferrari 458 Spider berlapis emas itu, sebagaimana dilansir <em>Inautonews</em>, Selasa (10/6/2014), berhasil memikat sejumlah pasang mata. Dari pesan yang tertuang dari plat nomor, mobil itu nampaknya milik miliuner asal Irak. <br /><br />Memang tak ada yang begitu mencolok selain bodi serta list velg berwarna emas. Berdasarkan video yang diunggah di jagad maya, bodi mobil yang basah karena guyuran hujan itu tampil mencolok di antara deretan mobil yang terparkir. <br /><br />Seperti diketahui, Ferrari memperkenalkan model 458 pada 2011 dalam gelaran Frankfurt Motor Show. Secara keseluruhan mobil 'berdarah' Italia itu memiliki bobot lebih ringan daripada pendahulunya F430 Spider. <br /><br />Ferrari mengatakan, 458 Spider mengusung mesin V8 berkapasitas 4,5 liter yang mampu memproduksi tenaga 562 <em>horse power</em> (HP) dan torsi 540 Nm. Menyoal akselerasi, mobil bisa melaju dengan kecepatan maksimum 320 km per jam. Untuk lebih jelasnya <a href="http://www.youtube.com/watch?v=2itQyFqyKxg" target="_blank"><strong>klik tautan ini.</strong>  </a></p> <p>(Gst/Ahm)</p>

Psy: Habis Gangnam Style Terbitlah Hangover, Konyol Mana?

Posted: 09 Jun 2014 09:17 PM PDT

<p>Siapa yang tidak mengenal pria asal Korea bernama Park Jae Sang atau lebih dikenal PSY yang beberapa waktu lalu populer berkat lagu Gangnam Style yang diunggah di Youtube? </p> <p>Psy yang didaulat sebagai artis Youtube ini memiliki rekor sebagai video Gangnam Style yang paling banyak ditonton sepanjang sejarah Youtube. Kali ini Psy ingin kembali mengulang kepopulerannya berkat lagu dan tarian yang ia buat, Juni 2014 ini Psy mengeluarkan lagu terbarunya yang berjudul "Hangover". </p> <p>Dengan melakukan hal-hal gila dalam video Hangover Psy tidak hanya sendiri, ia menggaet salah satu rapper kenamaan Snoop Dogg untuk berkolaborasi dengannya. Lirik lagu yang dibawakannya pun identik dengan minuman-minuman beralkohol yang sudah menjadi budaya bagi warga Korea Selatan.</p> <p><img src="http://cdn1-e.production.liputan6.com/medias/688988/big/psy2.jpg?t=333589914" alt="" /></p> <p><em>(<a href="http://www.youtube.com/watch?v=HkMNOlYcpHg">Klik disini</a> untuk melihat video)</em></p> <p>Melalui akun Twitternya @psy_oppa, ia membuat ciapan tentang #Hangover D-4 dengan menampilkan gambar karikatur dirinya dengan Snoop Dogg dan mencantumkan teaser foto berkaitan dengan lagu Hangover.</p> <p>Kegembiraan tidak hanya terlihat dari ciapan yang dibuat Psy, para penggemarnya di belahan dunia pun ikut mengomentari lagu terbarunya. Saya jatuh cinta dengan Psy, walaupun lagunya berbau mabuk namun lagu itu selalu menempel di kepala saya sepanjang hari, ciapan akun @cc_christin. Ada juga Tweeple yang merasa dikecawakan, saya tidak melihat keaslian lagu ini karena bercampur dengan bahasa Inggris, tapi saya suka lagu Hangover ini, tulis @OfficiallyLuce.</p> <p>Video berdurasi lima menit delapan detik itu merupakan salah satu promosi yang dibuat Psy karena ia merupakan duta untuk minuman soju (minuman beralkohol khas korsel) yang menjadi budaya khas Korsel di dunia. (Igw)</p> <p><strong>Penulis:</strong></p> <p>Yulia Yulee</p> <p><strong>Baca Juga:</strong></p> <p><a href="http://news.liputan6.com/read/2060240/kisah-tragis-pemuda-dengan-potongan-rambut-aneh"><strong>Kisah Tragis Pemuda dengan Potongan Rambut Aneh</strong></a></p> <p><strong><a href="http://news.liputan6.com/read/2059090/jakarta-museum-day-2014-tweeple-penasaran">Foto di Balik Layar Sebelum 'Abey Road' Melegenda</a></strong></p> <p><strong>Disclaimer:</strong></p> <p>Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.<br /><br />Anda juga bisa mengirimkan link postingan terbaru blog Anda atau artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya <a href="mailto:keCitizen6@liputan6.com">ke Citizen6@liputan6.com</a></p>

Jadi Host Ramadan, Rina Nose Belajar Agama Lagi

Posted: 09 Jun 2014 09:10 PM PDT

<div>Salah satu dari empat program acara Ramadan di Indosiar yang siap diluncurkan adalah <em>Assalamualaikum D'Terong.</em> Meski dikemas dengan apik dengan unsur teligi yang inspiratitf, namun keceriaan ketiga bintang D'Terong tidak akan hilang.</div> <div> </div> <div>Rina Nose yang menjadi salah satu host-nya mengungkapkan dirinya telah melakukan persiapan khusus sebelum terjun membawa program Ramadan kali ini.</div> <div> </div> <div>"Saya pasti akan mempersiapkan diri lagi sebelum nge-host di `Assalamulaikum` Ramadan. Saya baca-baca lagi pengetahuan tentang agama," ucap Rina Nose sesaat setelah konferensi pers di Indosiar, Senin (9/6/2014).</div> <div> </div> <div>Rina mengakui bahwa program acara ini dikemas berbeda dengan D'Terong yang biasa. Isi dari acara ini adalah tausyiah yang inspiratif dipadukan dengan sketsa komedi, talkshow, dan kuis.</div> <div> </div> <div>"Ini program yang beda, banyak ilmu yang bisa kita dapat. Dari nggak tahu menjadi tahu. Bermanfaat sekali. Saya sudah dapat bekal dari pengalaman tahun kemarin, tinggal diolah dan diperbaiki lagi supaya lebih berkualitas," tutup Rina Nose.(Cho/Mer)</div>

Debat Perdana, Gerindra Akui Jokowi Lebih Kreatif

Posted: 09 Jun 2014 09:08 PM PDT

<p>Debat perdana capres dan cawapres telah berlangsung tadi malam di Balai Sarbini, Jakarta. Kedua pasangan capres-cawapres, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dan Joko Widodo-Jusuf Kalla telah memaparkan visi-misinya.</p> <p>Anggota Dewan Pembina Partai Gerindra Martin Hutabarat, memuji kepiawain Joko Widodo dalam menjawab pertanyaan. "Jokowi, walau lari dari pertanyaan dia lebih kreatif. Dia beri contoh di Solo dan di Jakarta," kata Martin di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (10/6/2014).<br /><br />Tak hanya kreatif, Martin juga menilai gaya komunikasi Jokowi sudah lebih baik. Ia melihat ada perubahan bila dibandingkan dengan sebelumnya.</p> <p>"Pak Jokowi sudah cair, dia sudah menyebut nama Pak Prabowo dan Hatta," terangnya.<br /><br />Sementara untuk capres dan cawapres yang diusung partainya, Parbowo-Hatta, Martin memberikan kritik. Ia menilai, Prabowo-Hatta terlalu terpaku menjawab pertanyaan. Seharusnya, dalam panggung kemarin pasangan tersebut harus lebih bisa memakai kesempatan menarik hati masyarakat.<br /><br />"Saya kira mereka terpaku dalam menjawab pertanyaan. Jadi dia jawab saja, misal pertanyaan bagaimana menilai pemerintahan sekarang. Kalau Prabowo-Hatta terpaku pertanyaan, padahal itu mimbar. Soal pemerintahan bersih dan hukum keduanya sama saja, kita senang saja," jelasnya.<br /><br />Prabowo ataupun Jokowi, keduanya menilai debat perdana berlangsung lancar. Meski Prabowo mengaku sempat grogi. "Saya kira untuk pertama kali lumayan bagus. Ya, agak grogi juga sedikit," ujar Prabowo usai acara debat.</p>

Berikut Daftar Bank Penerima Setoran Haji 2014

Posted: 09 Jun 2014 09:05 PM PDT

<p>Kementerian Agama (Kemenag) mengumumkan 17 bank nasional yang dinyatakan sebagai Bank Penerima Setoran (BPS) Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji  (BPIH) Tahun 2014.<br /><br />Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kemenag Abdul Djamil menyebutkan, 6 dari 17 BPS BPIH 2014 itu adalah bank umum syariah, yaitu Bank Mandiri Syariah, Bank Muamalat, Bank Mega Syariah, Bank BNI Syariah, Bank BRI Syariah, dan Bank Panin Syariah.<br /><br />Adapun 11 bank lainnya adalah bank umum nasional yang mempunyai layanan syariah, yaitu: Bank BTN;  Bank Permata; Bank CIMB-Niaga; Bank Sumut; Bank DKI; Bank Jateng; Bank Jatim; Bank Kepri; Bank Sumselbabel; Bank Nagari; dan Bank Aceh.<br /><br />“Empat BPS yang menerima setoran BPIH tahun ini merupakan bank pengganti beberapa bank yang sudah tidak lagi menjadi BPS-BPIH, yaitu BNI Syariah, Bank Mega Syariah, Bank Syariah Mandiri, dan Bank Muamalat,” kata Abdul Djamil melansir laman <em>Sekretariat Kabinet</em>, Selasa (10/6/2014).<br /><br />Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kemenag, Abdul Djamil mengatakan, jumlah bank yang ditetapkan sebagai BPS BPIH 2014 lebih sedikit dibanding jumlah bank yang sebelumnya telah menjadi BPS-BPIH. Akibatnya, pada pelunasan tahun ini, ada beberapa bank yang awalnya melayani setoran BPIH, sudah tidak lagi menjadi BPS-BPIH.<br /><br />Menurut Abdul Djamil, jamaah haji yang membayar BPIH pada beberapa bank yang sekarang sudah tidak lagi menjadi BPS-BPIH, dapat melakukan pelunasan pada BPS pengganti.<br /><br />Ia menyebutkan, BNI Syariah akan melayani pelunasan jamaah haji yang sebelumnya menyetorkan BPIH di Bank Jabar Banten, Bank Jabar Banten Syariah, Bank Pembangunan Daerah (BPD) DI Yogyakarta (DIY).<br /><br />Bank Mega Syariah akan melayani pelunasan jamaah haji yang sebelumnya menyetorkan BPIH di Bank Bukopin. Bank Syariah Mandiri akan melayani pelunasan jamaah haji yang sebelumnya menyetorkan BPIH di BPD Kalsel, BPD Kaltim, dan BPD NTB.</p> <p>Sedangkan Bank Muamalat akan melayani pelunasan jamaah haji yang sebelumnya menyetorkan BPIH ke BPD Sulselbar dan BPD Sultra. (Nrm)</p>

Tidak ada komentar: