Sabtu, 14 Juni 2014

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Dari 966 Nama Domain .id, online.id Jadi Yang Termahal

Posted: 14 Jun 2014 10:09 PM PDT

<p>Dari 966 nama domain yang mendaftar di ‘Periode Grandfather’ yang berlangsung selama 8 minggu sejak dimulai pada 21 April 2014, delapan nama domain di antaranya diputuskan melalui lelang. <br /><br />Langkah tersebut dilakukan pihak penyelenggara yaitu Pengelola Nama Domain Internet Indonesia (PANDI) karena telah terjadi pendaftaran nama domain oleh dua pihak atau lebih - pemenangnya akan ditentukan melalui lelang.<br /><br />Delapan nama domain tersebut adalah diabetes.id, finance.id, franchise.id, insurance.id, kamera.id, obatherbal.id, online.id, dan zakat.id. Domain online.id mendapat penawaran tertinggi dengan biaya akuisisi sebesar Rp 110 juta. Penawaran ini dilakukan oleh Utomo Prawiro Widjaja dari PT. Digital Asia Utama.<br /><br />Selama Periode Grandfather, 966 nama domain yang mendaftarkan diri adalah Yahoo, Acer, Kompas, ATI,Flickr, Nawala, Gramedia, Telkomsel, Kalbe, atau Vodafone. Dari lembaga negara, tercatat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) juga turut mendaftarkan nama domain KPK.id.<br /><br />Grandfather merupakan periode prioritas kedua setelah Periode Sunrise untuk para pemegang merek. Setelah Grandfather, domain apapun.id akan memasuki Periode Landrush yang merupakan periode prioritas terakhir sebelum domain apapun.id dirilis untuk publik pada pertengahan bulan Agustus 2014. <br /><br />“Tinggal satu tahap prioritas lagi sebelum domain apapun.id dapat didaftarkan dengan sistem pendaftar pertama atau first come first serve mulai 17 Agustus 2014,” ujar Ketua Umum PANDI, Andi Budimansyah melalui keterangan resminya.<br /><br />Andi menyebut, Periode Landrush bisa diikuti oleh seluruh Warga Negara Indonesia (WNI) dan institusi yang memenuhi persyaratan. Sama seperti periode prioritas sebelumnya, jika terjadi pendaftaran nama domain oleh dua pihak atau lebih, pemenangnya akan ditentukan dengan lelang.</p>

Deretan Dukun &quot;Kondang&quot; Sepanjang Sejarah Piala Dunia

Posted: 14 Jun 2014 10:07 PM PDT

<p>Gelaran akbar Piala Dunia menyentuh segala aspek kehidupan termasuk mistik. Kendati tidak bisa dibuktikan secara ilmiah, klenik juga tumbuh subur selama gelaran sepakbola akbar empat tahunan itu.</p> <p>Dukun dari berbagai negara beradu sakti "melemahkan" tim lawan dengan mantra dan beragam ritual. Belakangan, dukun-dukun dari kontestan peserta negara Piala Dunia tidak malu-malu mengungkapkan ke publik menggunakan cara spiritual untuk membantu tim meraih kemenangan.</p> <p>Kendati strategi itu tidak bisa dibuktikan secara ilmiah, namun paranormal itu selalu meramaikan perhelatan Piala Dunia. Berikut deretan dukun dan ritual yang menghebohkan Piala Dunia dikumpulkan dari berbagai sumber:</p> <p><strong>1.</strong> Jauh sebelum perhelatan Piala Dunia di digelar diabad ke-21, Timnas Peru membawa dua dukun lokal bernama Augusto dan Ramon Canales membantu tim dengan cara spiritual agar bisa tampil optimal di Piala Dunia 1982.</p> <p>Alih-alih tampil meyakinkan, Peru malah menanggung malu menjadi juru kunci di babak penyisihan grup tanpa memetik satu kemenangan.Peru dibantai Polandia dengan skor 1-5.</p> <p><strong>2.</strong> Saat Piala Dunia 2010, seorang dukun di Afrika Selatan merekomendasikan tim dan pejabat berwenang menyembelih seekor sapi di Stadion Soccer City, Johannesburg. Tumbal itu diyakini bakal memberikan tuan rumah kekuatan sekaligus mengusir bala dan nasib sial Timnas Afrika Selatan.</p> <p>Entah "instruksi" dilaksanakan atau tidak, Bafana-Bafana--julukan Timnas Afsel terhenti di fase grup setelah menyelesaikan babak penyisihan grup A di posisi tiga.</p> <p><strong>3.</strong> Seorang dukun asal Ghana, Nana Kwanu Bosam mengklaim, menjadi sumber masalah cedera Cristiano Ronaldo jelang Piala Dunia 2014. Dia menyantet Ronaldo dari kejauhan. Dari hasil drawing, Ghana ditakdirkan satu grup dengan Seleccao das Quinas di grup G.</p> <p>Menurut dia, cedera ini tidak akan pernah bisa dijelaskan secara medis."Hari ini dia mengalami cedera di kaki, lalu besoknya paha, dan setelah itu di bagian lainnya," jelas dia.</p> <p>Bonsam mengaku sedang mengerjai Ronaldo.Dia mencari empat ekor anjing dan menggunakan anjing-anjing itu untuk menciptakan kegiatan spiritual khusus yang bernama "Kahwiri Kapam".</p> <p><strong>4.</strong> Dukun tuan rumah Brasil, Marcia Fernandes menerawang Jerman akan tampil sebagai juara dunia 2014. Cenayang itu mengumumkan prediksi itu di hadapan puluhan ribu orang yang memadati festival misteri yang digelar di pinggiran kota Sao Paulo.</p> <p><strong>5.</strong> Tidak selamanya, imej dukun negatif. Dukungan positif juga ditunjukkan paranormal Peru, kendati Peru tidak tampil di Piala Dunia 2014, dukun tersebut memberkati gelaran selama Piala Dunia. Dia berharap Neymar (Brasil), Cristiano Ronaldo (Portugal) dan Lionel Messi (Argentina) tampil bagus.</p> <p>Sejumlah dukun tersebut membacakan mantra di depan foto tiga pemain itu dan menghembuskan asap cerutu di depan boneka yang dipakaikan baju Timnas masing-masing pemain.</p>

Harga Pertamax Cs Naik Rp 300 per Liter

Posted: 14 Jun 2014 10:05 PM PDT

<p>Harga bahan bakar minyak (BBM) non subsidi alias pertamax pada pertengahan Juni ini mengalami kenaikan hingga Rp 300 per liter. Hal ini terlihat di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) PT Pertamina (Persero). </p> <p>Dari pantauan <strong>Liputan6.com</strong> di SPBU Jalan Panjang, kawasan Kelapa Dua, Jakarta Barat, Minggu (15/6/2014), harga BBM beroktan 92 alias Pertamax meningkat menjadi Rp 10.950 per liter dari posisi kemarin (14/6) sebesar Rp 10.650 per liter.</p> <p>Sedangkan harga BBM non subsidi beroktan 95 atau Pertamax Plus dibanderol Rp 12.400 per liter pada hari ini dan naik dari sebelumnya Rp 12.100 per liter. </p> <p> "Harga berubah sejak pukul 00.00 WIB. Karena biasanya fluktuasi harga terjadi setiap tanggal 1 dan 15," ungkap salah seorang petugas SPBU, Rohim kepada <strong>Liputan6.com</strong> tanpa enggan menyebut alasan kenaikan. </p> <p>Sementara di salah satu pusat pengisian bahan bakar milik perusahaan minyak asal Belanda, PT Shell Indonesia di Jalan Panjang, Jakarta Barat masih mempertahankan harga BBM, kecuali untuk Diesel. </p> <p> Menurut salah satu petugas Shell, Ucok Berlin, harga BBM non subsidi jenis Super atau setara Pertamax dijual sebesar Rp 10.950 per liter. Sedangkan V-Power setara dengan Pertamax Plus seharga Rp 12.550.</p> <p> "Belum ada perubahan harga, masih seperti kemarin. Tapi kalau untuk harga Diesel saat ini 12.650 atau menurun dibanding lima atau enam hari lalu sebesar Rp 12.900 per liter," jelasnya.</p> <p> Ucok mengaku, ada tiga komponen yang menentukan harga BBM non subsidi berubah naik atau turun, yaitu persaingan, kurs dolar Amerika Serikat (AS) dan harga minyak dunia.</p> <p> "Harga BBM di kami memang belum berubah. Tapi biasanya kalau Pertamina sudah naikkan harga, mungkin dua atau tiga hari lagi, harga BBM di kami bisa naik. Untuk stok aman," pungkas Ucok.  (Fik/Ahm)</p> <p> </p>

Dituduh Dipengaruhi JK, Ketua KPK: Saya Justru Mengkritik

Posted: 14 Jun 2014 10:01 PM PDT

<p>Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)  Abraham Samad menepis pernyataan Ketua Federasi Serikat Pekerja (FSP) BUMN Bersatu Arief Puyono. Arief sebelumnya sempat menuding mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla memiliki pengaruh terhadap terhadap Abraham.<br /><br />Abraham menjelaskan, dirinya tidak di bawah pengaruh JK atau siapa pun. Khusus JK, lanjut Abraham, dirinya sudah sering mengritik mantan Ketua Umum Partai Golkar tersebut.<br /><br />"Saya tidak ada urusan dengan JK. Saat masih di Sulsel tidak pernah akrab dengan JK, bahkan saya suka mengkritik," kata Abraham di Cisarua, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (14/6/2014).<br /><br />Mengenai adanya laporan atau aduan masyarakat terhadap suatu dugaan korupsi, Abraham memastikan KPK akan melakukan verifikasi terlebih dahulu sebelum ditindaklanjuti. Dan tidak ditentukan oleh pengaruh pihak mana pun di luar KPK.<br /><br />"Semua orang yang melapor ke KPK pasti diverifikasi, siapa pun biarpun tukang becak, diterima dulu," ujar Pendiri Anti Corruption Commission (ACC).<br /><br />Arief Puyono sebelumnya menyebut JK mempunyai pengaruh terhadap Ketua KPK Abraham Samad. Pengaruh yang dimaksud Arief, yakni saat dirinya diminta JK melaporkan kasus dugaan korupsi di PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) yang diduga melibatkan mantan dirutnya, Dahlan Iskan.<br /><br />Ketika itu dia dipanggil JK pada tahun 2012 di kantornya yang berlokasi di kawasan Kuningan, Jakarta. Pada kesempatan itu Arief diminta untuk melaporkan kasus tersebut ke KPK.<br /><br />"Setelah basa-basi sebentar, JK meminta saya melaporkan dugaan korupsi pembangkit PLN yang melibatkan Dahlan Iskan dan Luhut Panjaitan. Selain itu saya juga diminta melaporkan mengenai dugaan korupsi<em> mark-up</em> pengadaan pesawat MA 60," ujar Arief belum lama ini.<br /><br />Bahkan lanjut Arief data lengkap sudah dipersiapkan. Dengan catatan jika dirinya bersedia melaporkan kasus tersebut ke KPK. "Saat itu JK berkata pada saya, ini data-data sudah ada semua, kau tinggal melapor saja ke KPK. Saat itu saya semakin kaget, data yang saya terima cukup lengkap untuk dilaporkan ke KPK," ungkapnya.</p>

Angelina Jolie Raih Gelar Kehormatan dari Inggris

Posted: 14 Jun 2014 10:00 PM PDT

<p>Angelina Jolie kini mendapatkan nama baru sebagai<em> Dame.</em> Itu bukan nama sembarangan melainkan gelar kehormatan dari Ratu Inggris Elizabeth II karena Angelina Jolie disebut sebagai pahlawan kemanusiaan.</p> <p>Dame Angelina Jolie berjuang agar publik ikut prihatin atas maraknya kejahatan seksual yang terjadi dalam negara-negara yang tengah konflik. Selain itu, Jolie juga sangat vokal dalam memperjuangkan korban perkosaan, termasuk wanita di bawah umur.</p> <p>Jolie mengaku sangat senang mendapatkan gelar kehormatan tersebut. Ia melakukan semua kegiatan ini karena panggilan jiwa atas banyaknya kasus kekerasan seksual yang mayoritas dialami kaum Hawa.<br /><br />"Mendapatkan penghargaan yang berhubungan dengan undang-undang luar negeri merupakan kebanggan tersendiri bagi saya. Saya berharap bisa terus terlibat dalam memperjuangkannya," ujar Jolie, dilansir dari <em>US Magazine</em>, Minggu (15/6/2014).<br /><br />"Bekerja untuk mencegah kejahatan seksual dan membantu korban perkosaan merupakan hasrat saya. Ini merupakan pengalaman tak terlupakan yang akan saya lakukan selama hidup ini."</p> <p>Beberapa hari lalu, Angelina Jolie mengunjungi pertemuan yang digelar untuk korban kekerasan seksual di Inggris. Artis yang bermain dalam film <em>Maleficent</em> itu meneteskan air mata saat mendnegar pengakuan korban perkosaan.(Des/Adt)</p>

Argentina vs Bosnia-Herzegovina: Tim Tango Unggul Pengalaman

Posted: 14 Jun 2014 09:56 PM PDT

<p>Argentina akan melakoni laga perdananya di Piala Dunia 2014 dengan melawan Bosnia-Herzegovina di Stadion Rio de Janeiro , Senin (16/6/2014) pagi WIB. Menghadapi tim asal Benua Eropa tersebut, Argentina akan mengandalkan pengalaman mereka di pesta akbar sepakbola dunia tersebut untuk memetik tiga poin.</p> <p>Piala Dunia kali ini merupakan penampilan ke-16 kalinya bagi Argentina. Sebaliknya bagi Bosnia, ini merupakan debut mereka berlaga di Piala Dunia. Oleh karenanya tidak heran apabila Argentina diunggulkan dalam laga pembuka penyisihan Grup F ini.</p> <p>Terlebih lagi, kualitas pemain Argentina berada di atas Bosnia. Seperti Lionel Messi, Angel Di Maria, Ezequiel Lavezzi, dan Gonzalo Higuain merupakan beberapa bintang yang dimiliki Tim Tango.</p> <p>Sementara di tim lawan, mungkin hanya nama seperti Miralem Pjanic, Edin Dzeko, dan kiper Asmir Begovic yang akrab di telinga. Sementara sisanya, meski bermain di beberapa kompetisi elite namun belum setenar tiga pemain di atas.</p> <p>Dalam dua pertemuan terakhir, Argentina juga tampil superior, di mana mereka selalu meraih kemenangan dan mencetak dua gol serta tanpa kebobolan. Namun Argentina tidak boleh terlalu percaya diri dalam laga pembuka ini. Pasalnya, itu bisa menjadi bumerang bagi permainan mereka.</p> <p>Meski begitu, Argentina tetap diandalkan dalam pertandingan ini dengan persentase 70-30.</p> <p><strong>Prakiraan Pemain</strong>:</p> <p><strong>Argentina</strong>: Romero; Campagnaro, Fernandez, Demichelis, Rojo; Mascherano, Gago, Di Maria; Lavezzi, Messi, Aguero</p> <p><strong>Bosnia-Herzegovina</strong>: Begovic, Spahic, Mujdza, Salihovic, Sunjic, Hajrovic, Pjanic, Besic, Lulic, Misimovic, Dzeko</p>

Survei Poltracking: Jokowi-JK 48,5%, Prabowo-Hatta 41,1%

Posted: 14 Jun 2014 09:50 PM PDT

<p>Lembaga survei Poltracking Institute merilis hasil survei nasional yang bertema `Membaca Peta Dukungan dan Elektabilitas Capres/Cawapres pada Pemilu Presiden 2014`. <br /><br />Temuan pertama mengenai potensi tingkat partisipasi (minat) pemilih sangat besar, yakni mencapai 91,4%. Kedua, visi-misi dan program kerja yang ditawarkan 36%, dan rekam jejak kepemimpinan capres-cawapres 35% merupakan informasi yang paling perlu untuk diketahui publik.<br /><br />"Sementara baru 25% pemilih yang mengetahui visi-misi pasangan capres-cawapres," kata Direktur Eksekutif Poltracking Institute Hanta Yuda di Hol Morrissey, Jakarta Pusat, Minggu (15/6/2014).<br /><br />Temuan ketiga survei Poltracking, karakter capres bersih atau jujur mempunyai nilai urgensi paling tinggi 50,1%, disusul karakter peduli dan merakyat 22,6% serta karakter tegas dan berani 16,5%, dan karakter penting lainnya.<br /><br />Sedangkan temuan keempat hasil Potracking, hingga awal Juni 2014, tingkat elektabilitas (keterpilihan) pasangan capres-cawapres Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) mencapai 48,5% dibanding duet Prabowo Subianto-Hatta Rajasa yang mendulang 41,1%. Interval selisih persentase terpaut tidak jauh, yakni berkisar 7,4%.<br /><br />"Jumlah responden yang belum menentukan pilihan atau<em> undecided voters</em> 10,4%," bebernya.<br /><br />Yuda mengatakan, untuk temuan terakhir yaitu peta dukungan terhadap pasangan Jokowi-JK unggul tipis dari pasangan Prabowo-Hatta di beberapa <em>cluster</em>. Mulai dari usia, profesi, penghasilan, dan provinsi.<br /><br />Sementara untuk persaingan cukup kompetitif terjadi pada cluster asosiasi ormas keagamaan antara pasangan Prabowo-Hatta dan Jokowi-JK. Di mana menurut Yuda, Prabowo-Hatta lebih banyak didukung kalangan Muhammadiyah 44,6%, sementara Jokowi-JK lebih banyan mendapat dukungan dari masyarakat NU 48,1%.<br /><br />"Pada cluster partai koalisi yang telah dibentuk kedua poros, baik Prabowo-Hatta maupun Jokowi-JK, hanya solid di partai pengusung, yakni Gerindra (82,5%) dan PDIP (81,2%). Sisanya suara-suara partai pendukung kedua pasang capres," tandas Yuda.<br /><br />Survei Poltracking dilaksanakan pada 26 Mei sampai 3 Juni 2014 secara serempak di 33 provinsi di seluruh Indonesia. Dengan responden 2010 dan <em>margin error</em> kurang lebih 2.19% pada tingkat kepercayaan 95%, menggunakan metode <em>multistage random sampling</em> dalam penarikan sampel. (Mvi)<br /><br /></p>

Prancis vs Honduras: &quot;Cinderella&quot; Ingin Kejutkan Raksasa Eropa

Posted: 14 Jun 2014 09:40 PM PDT

<p>Tim Ayam Jantan, Prancis akan menjajal kekuatan Honduras. Kendati diprediksi sebagai tim penggembira, tim dari Amerika Tengah itu tetap bisa mengejutkan dalam pertandingan babak penyisihan grup C Piala  Dunia 2014 di Estadio Beira Rio, Porto Alegre, Minggu (15/6/2014) atau Senin dinihari WIB.</p> <p>"Tim Cinderella" Honduras sempat mencicipi Piala Dunia.Honduras pertama kali lolos ke Piala Dunia 2010 dan Piala Dunia tahun ini, tim asuhan Luis Fernando Suarez itu kembali mendapat kesempatan untuk berbicara di level internasional. Honduras sendiri belum pernah menghadapi Les Bleus di pertandingan resmi.</p> <p>Dari segi skuat, Prancis pun masih unggul atas Honduras. Tercatat, hanya enam pemain Honduras yang merumput di Eropa. Kondisi ini jelas menguntungkan. Prancis. Kendati dalam posisi diuntungkan, pelatih Les Blues sudah tahu susunan pemain menghadapi pertandingan nanti. Di Piala Dunia tahun ini, Prancis tanpa Franck Ribery karena cedera dan Samir Nasri yang dicoret Deschamps.</p> <p>"Saya tahu susunan pemain untuk pertandingan nanti. Namun dalam sepakbola, Anda tidak bisa memprediksi hasil pertandingan," sambung Deschamps dikutip Soccerway.</p> <p>Empat tahun sebelumnya, Prancis berstatus sebagai runner-up Piala Dunia 2006 keok di babak penyisihan grup Piala Dunia 2010. Isu keretakan tim menjadi disebut menjadi penyebab utama, Prancis gagal total di Afrika Selatan. Juara dunia 1998 itu hanya berstatus sebagai juru kunci grup A.</p> <p>Namun sejak kursi pelatih diambil Didier Deschamps, Prancis mulai menunjukkan performa stabil. Di bawah arahan Deschamps, Prancis telah menunjukkan progress positif. Dalam lima pertandingan terakhir, Prancis tidak terkalahkan dan membuat 18 gol serta empat kali melakukan clean-sheet. Jelang berangkat ke Piala Dunia, Prancis memetik kemenangan 8-0 kontra Jamaika.</p> <p>Pelatih bekas pemain Juventus itu pun berharap laga nanti berjalan sesuai harapan."Kami bekerja dinamis dengan mobilitas tinggi dan bisa tampil eksplosif. Kami memiliki beban kerja berbeda. Saya berharap semua berjalan baik-baik saja selama sepekan ini."</p> <p>Pelatih Honduras Luis Fernando Suarez mengatakan, Honduras memiliki pengalaman untuk mengatasi tekanan Piala Dunia. Itu dibuktikan saat tim mampu menembus gelaran empat tahunan itu setelah melewati 16 pertandingan babak Kualifikasi. Honduras ingin memberik bukti pantas dipandang di Piala Dunia tahun ini.</p> <p>Fernando Suarez meluruskan persepsi salah yang berkembang seputar permainan keras tim asuhannya saat melawan Inggris di pertandingan persahabatan."Selama 16 pertandingan Kualifikasi, tidak satu pun pemain kami mendapat kartu merah. Jadi itu menunjukkan, kami telah bermain sepakbola sesuai aturan."</p> <p>"Kami hanya ingin menunjukkan sikap tepat dalam menghadapi setiap pertandingan karena kami memasang target memetik kemenangan. Tapi tentu, kami tidak bisa disebut tim yang kasar."</p> <p>Dan sang pelatih menambahkan, Honduras tidak gentar menghadapi tim kuat seperti Prancis."Honduras tidak takut apapun. Kami hanya ingin dipandang sebagai sebuah tim kecil tapi mampu bermain tanpa beban. Di grup ini kami seperti Cinderella. Dan lazimnya, orang mendukung tim lemah," dia menambahkan.</p>

Kolombia Rajai Grup C

Posted: 14 Jun 2014 09:37 PM PDT

<p>Grup C Piala Dunia 2014 baru saja merampungkan pertandingan pertama pada Sabtu (14/6/2014) waktu Brasil. Setelah menyelesaikan laga pertama, Kolombia memuncaki klasemen.<br /><br />Kolombia mengemas poin tiga setelah dinihari tadi mencukur wakil Eropa Yunani tiga gol tanpa balas. Bek sayap Pablo Armero membawa Kolombia unggul cepat pada menit kelima.<br /><br />Teofilo Guttierrez menggandakan keunggulan Kolombia pada menit 58. Pemain muda James Rodriguez membuat Yunani makin terpuruk dengan golnya di akhir pertandingan.<br /><br />Peringkat dua klasemen Grup C ditempati Pantai Gading. Tim besutan Sabri Lamouchi itu menang dramatis atas Jepang 2-1.<br /><br />Pantai gading sempat tertinggal 0-1 di babak pertama berkat gol gelandang serang Keisuke Honda. Namun mereka bisa bangkit di babak kedua berkat aksi menawan bek kanan Serge Aurier.<br /><br />Pemain yang sedang dibidik Arsenal itu memberikan dua <em>assist</em> untuk gol Wilfried Bony dan Gervinho yang tercipta dalam kurun waktu dua menit.<br /><br />Jepang harus puas berada di posisi tiga klasemen. Sedangkan Yunani tersungkur di dasar klasemen.</p>

Firman Siagian Tepis Anggapan Musik Melayu Alay

Posted: 14 Jun 2014 09:30 PM PDT

<p>Meluncurkan album bertajuk Aku Anak Melayu, Firman Siagian punya misi idealis. </p> <p>Album Aku Cinta Melayu, berisi lagu-lagu lawas yang didaur ulang. "Hits pertama lagu Rindu Serindu Rindunya. Lagu itu sempat booming dinyanyikan Spoon, band asal Malaysia pada 1998 silam," kata Firman Siagian saat berkunjung ke kantor Liputan6.com di Jakarta Selatan, baru-baru ini.</p> <p>"Selanjutnya nanti ada lagu Fatwa Pujangga," papar Firman. Untuk aransemen musiknya Firman menggandeng Pay, musisi rock yang pernah bergabung dengan Slank dan BIP.</p> <p>"Melayu itu banyak. Ada Melayu Malaysia. Di Indonesia saja ada Melayu Deli (Sumatera Utara), ada Melayu Kalimantan. Banyak sekali," ujar Firman. "Nah di album ini, aku mencoba mengusung musik Melayu dengan sangat kental tapi dengan unsur kekinian," tegasnya.</p> <p>Berapa tahun terakhir ini, Indonesia memang demam dengan musik Melayu, namun Firman sangat prihatin karena apa yang terjadi justru musik Melayu dianggap kampungan oleh sebagian masyarakat.</p> <p>"Musik Melayu dianggap alay. Untuk itulah aku menggarap album Aku Anak Melayu. Aku mau mengembalikan musik Melayu sebagai akar musik kita. Karena kita bangsa Indonesia juga masuk dalam rumpun Melayu," tegas Firman.</p> <p>Dengan menggandeng Pay, Firman Siagian mencoba mengemas lagu-lagu Melayu menjadi terdengar elegan. "Ada sentuhan orkestra di album Aku Anak Melayu ini," terang Firman.</p> <p>Di Malaysia, single Rindu Serindu Rindunya mencetak hits. "Mei kemarin aku sampai 2 minggu di sana. Berkeliling radio dan televisi sana," ujar Firman. Ia pun sempat menggelar konser di Malaysia. </p> <p>"Ternyata sambutannya sangat bagus. Bahkan mereka meminta aku untuk segera membuat konser yang lebih besar lagi. Rencananya tanggal 22 aku akan konser lagi di Malaysia. Kali ini lebih besar," jelas Firman.</p> <p>Sukses di Malaysia, membuat Firman berharap agar albumnya juga sukses di Indonesia. "Semoga di sini juga sukses. Semoga lagu-lagu saya juga diterima dengan baik oleh pecinta musik Indonesia," harap Firman Siagian.</p>

Tidak ada komentar: