Minggu, 22 Januari 2017

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Mengenal Paulita, Putri Cantik Pelatih Baru Timnas Indonesia

Posted: 22 Jan 2017 02:30 PM PST

Liputan6.com, Madrid - Nama Paulita Milla sangat populer di mata pecinta sepak bola Indonesia. Dia merupakan anak dari pelatih baru Timnas Indonesia, Luis Milla.

Paulita dikenal sebagai seorang anak yang sangat menyanyangi ayahnya. Dia selalu memberikan dukungan kepada Milla. Hal ini terbukti saat Milla ditunjuk sebagai pelatih Timnas Indonesia pada Jumat (20/1/2017).

"Anda layak mendapatkannya. Semoga beruntung dalam petualangan baru ini. Saya selalu mendukungmu. Saya mencintai kamu, papa. @pssi__fai @Luismillacoach," tulis Paulita di akun Twitter pribadinya.

Sebelumnya, wanita cantik berambuk cokelat itu juga memberikan dukungan ketika Milla dipecat Real Zaragoza pada Oktober 2016.

"Papa merupakan orang terbaik dan saya tidak peduli dengan yang mereka katakan. Sepak bola sangat tidak adil. Tapi, saya selalu mendukung Anda. Saya mencinta kamu. @Luismillacoach," cuitnya ketika itu.

PSSI menunjuk Milla dengan target meraih medali emas SEA Games 2017 dan berada di empat besar Asian Games 2018 bersama Timnas Indonesia U-23. Pelatih berusia 50 tahun tersebut juga bakal memimpin timnas senior Indonesia dalam 10 pertandingan persahabatan pada tahun ini.

Paulita juga dikenal sebagai seorang jurnalistik di Spanyol. Tinggal di Madrid, Spanyol, Paulita bekerja untuk salah satu media elektronik di sana, UFV.

Sebagai seorang jurnalis cantik, kisah asmara Paulita sepertinya mirip dengan Sara Carbonero, yakni menjalin cinta dengan pesepakbola. Carbonero merupakan jurnalis asal Spanyol sekaligus kekasih dari mantan kiper Real Madrid, Iker Casillas.

Paulita Milla. (Twitter)

Sedangkan Paulita mempunyai kekasih yang saat ini menjadi penyerang klub asal Spanyol, CD Numancia B bernama Diego Abad. Paulita dan Abad sering menghabiskan waktu untuk makan malam hingga liburan ke pantai bersama-sama.

Diego Abad ini rupanya pernah mendapat didikan dari pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone. Selain itu, Diego juga sempat menjadi bagian dari pemain akademi Real Valladolid.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mau Hidup di Luar Negeri dengan Murah? 6 Kota Ini Jawabannya

Posted: 22 Jan 2017 02:30 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Biaya hidup yang harus dikeluarkan seseorang ketika menetap di suatu wilayah dipengaruhi oleh beberapa faktor. Semakin banyak kebutuhan yang diperlukan maka semakin tinggi pula biaya yang harus dikeluarkan.

Dari banyaknya kota yang ada di dunia, ternyata ada beberapa diantaranya yang memiliki biaya hidup dalam rendah untuk para penduduknya.

Sebagaimana dikutip dari laman movinga.de, Senin (22/1/2017), terdapat beberapa kota yang memiliki biaya hidup yang cukup murah.

Perhitungan tersebut didapat dari hasil analisis berbagai data. Beberapa faktor yang menjadi penilaian antara lain biaya makanan, rata-rata biaya sewa tempat tinggal hingga biaya paket data telpon.

Berikut daftar kota paling murah untuk ditinggali:

6. Sofia
Negara: Bulgaria
Biaya menetap bulan pertama: US$ 643,72 atau Rp 8,6 juta (estimasi kurs Rp 13.375)

5. Medellin
Negara: Kolombia
Biaya menetap bulan pertama: US$ 603,63 atau Rp 8,07 juta.

4. Bucharest
Negara: Romania
Biaya menetap bulan pertama: US$ 583,07 atau Rp 7,79 juta

3. Kairo
Negara: Mesir
Biaya menetap bulan pertama: US$ 532,38 atau Rp 7,12 juta

2. Bangalore
Negara: India
Biaya menetap bulan pertama: US$ 421,96 atau Rp 5,6 juta

1. Tunis
Negara: Tunisia
Biaya menetap bulan pertama: US$ 397,80 atau Rp 5,3 juta

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gabung MU, Griezmann Dapat Nomor Punggung Spesial

Posted: 22 Jan 2017 02:20 PM PST

Liputan6.com, Manchester - Manchester United (MU) sudah menyiapkan nomor spesial untuk striker asal Prancis, Antoine Griezmaan. Striker milik Atletico Madrid itu diperbolehkan mengenakan nomor punggung 7 bila sepakat bergabung dengan MU.

Dikutip dari The Sunder People, MU kabarnya sudah mendapat kesepakatan verbal dengan pihak Griezmann pada bursa transfer musim dingin ini. Kesepakatan itu adalah nomor punggung untuk Griezmann.

Bersama Atletico Madrid, striker berusia 25 tahun tersebut mengenakan nomor punggung 7. Di MU, nomor tersebut sudah tidak berpenghuni. Memphis Depay yang kali terakhir mengenakan nomor 7 di MU sudah hengkang ke klub asal Prancis, Lyon.

Nomor 7 di skuat MU sendiri merupakan angka keramat. Sebab, hanya pemain spesial yang bisa memakai nomor tersebut. Nama-nama pemain besar MU yang sukses mengenakan nomor 7 adalah George Best, Bryan Robson, Eric Cantona, Cristiano Ronaldo, dan idola Griezmann, David Beckham.

Sejak ditinggal Ronaldo pada 2009, tidak ada pemain yang bisa mematahkan mitos nomor keramat MU. Tercatat ada empat pemain bintang yang gagal bersinar di MU setelah mengenakan nomor punggung 7, yakni Michael Owen, Antonio Valencia, Angel Di Maria, dan Memphis Depay.

Manajemen MU juga dikabarkan sudah menjalin kesepakan dengan pihak Atletico Madrid. Keduanya sudah sepakat dengan nilai transfer Grizmann, yakni 70 juta pounds.

Angka ini lebih kecil dari yang disebutkan sebelumnya, yakni 100 juta pounds. Klausul kontrak Griezmann di Atletico Madrid yakni mencapai 86 juta pounds.

Antoine Griezmann.

Manajer MU, Jose Mourinho tertarik mendatangkan Griezmann untuk diduetkan dengan Zlatan Ibrahimovic. Griezmann sendiri sudah mencetak tujuh gol dari 17 penampilan di Liga Spanyol musim ini.

Bermain di belakang penyerang, Griezmann menjadi pemain kreatif kedua di tim besutan Diego Simeone. Griezmann sudah menciptakan 27 peluang di kotak penalti lawan, empat di antaranya berhasil menjadi gol.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kenapa Suzuki Ignis Laris Manis?

Posted: 22 Jan 2017 02:19 PM PST

Liputan6.com, New Delhi - Suzuki Ignis menuai respons positif. Di India, mobil itu sudah dipesan sebanyak 10 ribu unit, sejak mulai dijual pada pekan pertama Januari.

Di India, [Suzuki Ignis](Suzuki Ignis "") dipasarkan dalam dua pilihan mesin, 1,2 K12B bensin dan Diesel 1,3 DDiS. Demikian dilaporkan Indianautosblog

Suzuki Ignis memiliki dimensi panjang 3.700 mm, lebar 1.690 mm, dan tinggi 1.595 mm dengan wheelbase 2.435 mm.

Mesin bensin 1,2 liter VVT mampu memproduksi tenaga 81 Tk pada 6.000 rpm dan torsi 113 Nm pada 4.200 rpm. Sementara Diesel 1,3 liter DDIS menjanjikan tenaga 74 Tk pada 4.000 rpm dan daya puntir 190 Nm pada 2.000 rpm.

Fitur Suzuki Ignis di antaranya power window, ABS dengan EBD, dual front airbags. Lampu utamanya menggunakan proyektor LED dengan DRL, velg alloy, juga sistem infotainment Smart Play yang mendukung Apple CarPlay serta Android Auto. Cukup lengkap untuk ukuran mobil kecil.

Sebagaimana dilansir dari Economic Times, Executive Director Maruti Suzuki C V Raman mengatakan, Suzuki Ignis diproduksi di Gurugram, India.

Fasilitas produksi tersebut tidak hanya memasok Ignis untuk pasar domestik. Menurut Raman, Suzuki Ignis yang dipasarkan ke Asia Selatan dan Asia Tenggara juga diproduksi di sana.

Meski tak spesifik menyebut negara mana yang jadi target ekspor, Ignis produksi India kemungkinan bakal dilempar ke Malaysia, Filipina, Indonesia, juga Vietnam.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pegolf Thailand Ungkap Kunci Sukses di SMBC Singapore Open 2017

Posted: 22 Jan 2017 02:10 PM PST

Liputan6.com, Singapura - Pegolf Thailand, Prayad Marksaeng, membeberkan kunci kesuksesannya memenangkan turnamen SMBC Singapore Open 2017. Prayad mengaku ketenangan jadi faktor utama dirinya merengkuh sukses.

"Saya mengatakan pada diri saya sendiri, jangan terlalu gugup karena saya telah selesasi melakukan bagian saya. Jika trofi ini memang untuk saya, maka itu akan terjadi," kata Prayad usai pertandingan.

Kemenangan Prayad terhitung kejutan. Pasalnya, ia tak pernah memimpin klasemen sepanjang turnamen.

Di ronde pertama Jumat (20/1/2017), Prayad bahkan bermain di bawah performa. Ia memukul bola di atas par (bogeys) sebanyak tiga kali masing-masing di hole ke-1, 13, dan 15.

Titik balik penampilan Prayad terjadi di ronde ketiga, Sabtu (21/1/2017) kemarin. Meski membuat tiga bogeys, Prayad sukses menutup hal tersebut dengan membuat tujuh birdies.

Jumlah total pukulan Prayad di semua hole pun lebih baik yaitu 68. Di dua ronde sebelumnya, Prayad memukul bola 71 dan 69. Ronde ke-4 menjadi puncak penmpilan Prayad. Ia hanya sekali membuat kesalahan dengan mencetak bogeys di hole ke-11. Namun Prayad berhasil mengoleksi lima birdies, masing-masing di hole ke-2, 4, 9, 13, dan 18.

Prayad pun keluar sebagai juara SMBC Singapore Open 2017 setelah mengemas total 275 pukulan dan mencetak skor -9 di bawah par. "Saya menunggu dua jam sebelum tahu kemenangan saya. Saya merasa santai dan tidak terbebani," ujar Prayad.

Kemenangan ini terasa manis bagi Prayad. Pasalnya, sepekan lagi, ia akan berulang tahun. Tak ayal, kemenangan ini menjadi kado buatnya.

"Saya akan berulang tahun ke-51 pada 30 Januari nanti. Ini jadi kando terindah buat saya," ujar Prayad.

"Saya senang dengan kemenangan ini. Saya senang, saya telah menyelesaikan bagian saya sebelum pertandingan ditunda karena hujan," kata Prayad mengakhiri.

Atas keberhasilannya ini, Prayad berhak atas trofi juara serta uang senilai 180 ribu dollar Amerika atau Rp 2,4 miliar. Keberhasilan Prayad diikuti oleh rekan senegaranya, Phachara Khongwatmai yang finis di posisi kedua.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Terjaring Saat Mengemis, Ayah Marshanda Kini Tinggal di Pesantren

Posted: 22 Jan 2017 02:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Sepuluh bulan lalu publik dihebohkan dengan berita ayah Marshanda, Irwan Yusuf, yang ditemukan mengemis di Jalan Bangka, Jakarta Selatan.

Saat terjaring petugas Dinas Sosial, Kamis 24 Maret 2016, kondisi ayah Marshanda, sangat memprihatinkan. Bajunya lusuh dan kotor, serta kondisi badannya tidak terawat.

Belakangan Marshanda menemui ayahnya dan dikabarkan membelikan rumah untuk tempat tinggal ayahnya. Marshanda bahkan sempat memamerkan keakrabannya dengan sang ayah yang terlihat lebih baik, dalam sebuah foto yang diunggah di media sosial.

Namun, Irwan nyatanya tidak tinggal di rumah baru. Minggu malam, 22 Januari 2017, sosok Irwan Yusuf terlihat di Pondok Pesantren Bahrul Maghfiroh, Jalan Joyo Agung, Kota Malang, Jawa Timur.

Keberadaan Irwan diketahui setelah pimpinan Pesantren KH Lukman Al Karim atau Gus Lukman memperkenalkanya.

"Ini Pak Irwan ayahnya Marshanda, sudah delapan bulan di sini," kata Gus Lukman di Pesantren Bahrul Maghfiroh.

Irwan terlihat mengenakan sarung, kopiah, dan sweater warna gelap. Wajahnya tampak semringah. Dia mengaku datang ke Pondok Pesantren Bahrul dibawa keluarganya, tapi tanpa disertai Marshanda.

Saat diitanyakan apakah Marshanda pernah datang menengok, Irwan langsung menjawab, "tidak pernah."

Meski tak datang menjenguk, namun Irwan mengungkapkan, putrinya yang berprofesi sebagai artis itu penah menanyakan kabarnya.

"Pernah telepon, nanya papa apa kabar," ungkap Irwan.

Sementara, Gus Lukman mengungkapkan, Irwan dibawa ke pesantren untuk menjalani pengobatan sekaligus menimba ilmu agama.

Menurut Gus Lukman, tingkah Irwan yang dulu kerap mendatangi kuburan dan tidak mengurus dirinya, dipengaruhi 'ilmu' yang dipelajarinya.

Kondisi Irwan ini membuat Pondok Pesantren Bahrul Maghfiroh, memberikan pendampingan selama 24 jam untuk ayah Marshanda.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ini Dia Pemenang Kompetisi Digital 7 Jam Bareng Bokap... Kamukah?

Posted: 22 Jan 2017 02:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Di penghujung tahun 2016 yang lalu, tepatnya pada tanggal 22 Desember 2016, PT ASTRA AVIVA LIFE (Astra Life) menggelar acara pengumuman pemenang kompetisi digital #7JamBarengBokap yang diadakan untuk menyambut Hari Pahlawan dan Hari Ayah Nasional di bulan November tahun 2016. Astra Life mengajak masyarakat Indonesia untuk sejenak mengapresiasi cinta sang Ayah sebagai pahlawan keluarga dan Love Life Hero melalui kompetisi digital #7JamBarengBokap dan juga berbuat sesuatu untuk para veteran Indonesia yang telah berjuang dan menjadi pahlawan bangsa untuk negeri tercinta.

Melalui kompetisi digital yang berlangsung selama kurang lebih satu bulan yang dimulai dari tanggal 14 November 2016 sampai dengan 13 Desember 2016 lalu, masyarakat bisa berpartisipasi untuk mewujudkan apapun mimpi yang dimiliki oleh Ayahandanya hanya dengan menghabiskan waktu bersamanya selama 7 Jam dan mengupload foto atau video aktivitas bersama Ayahandanya ke Instagram dan atau Facebook beserta deskripsinya dan gunakan hashtag #7JamBarengBokap sambil menuliskan mimpi sang Ayah yang ingin diwujudkan.

Di antara ratusan peserta yang berpartisipasi, terpilih tiga pemenang dengan foto terbaik dan cerita terbaik dari sang anak untuk mewujudkan keinginan ayahandanya. Pemenang pertama berasal dari Jakarta bernama Mira, anak perempuan dari pasangan Nurachtini danSumijono yang mengirimkan foto bersama ayahnya, seorang pensiunan akuntan yang masih ingin terus bekerja dan baru saja membuka kantor akuntan publik di rumahnya sendiri bersama dengan rekannya. Sang ayah memimpikan bisa membeli laptop baru untuk memperlancar usaha kantor akuntan publiknya. Astra Life memilih Mira dan ayahnya menjadi pemenang untuk mewujudkan mimpi ayahnya untuk bisa terus berkarya dengan kantor barunya.

Direktur dan Presdir Astra Life berfoto bersama dengan tiga pemenang kompetisi digital.

Pemenang kedua adalah Lily Chairani asal Pematang Siantar Medan yang mengirimkan foto dirinya sedang menggunting kuku ayahanda tercinta-nya yang sudah cukup lanjut usia bernama Bapak Abdul Khairi, yang terpaksa harus menunda mimpinya untuk pergi umroh karena tabungan yang sudah dikumpulkan untuk biaya umroh terpakai untuk berobat ketika mendapat paru-parunya bermasalah beberapa waktu lalu. Astra Life memilih Lily dan ayahnya sebagai salah satu pemenang dengan menggantikan uang tabungan yang terpakai untuk bisa mewujudkan mimpi ayahnya untuk pergi umroh.

Pemenang ketiga adalah Sarah Qodriyani asal Sidoarjo Jawa Timur, yang ingin mewujudkan impian ayahnya, Engkos Perkasa untuk membuat area workshop bengkel gitar di rumah, sehingga ayahnya bisa menyalurkan hobbynya dan bekerja dari rumah dengan lebih produktif. Ketiga Pemenang beserta ayahandanya masing-masing secara khusus diundang ke kantor pusat Astra Life di Pondok Indah Jakarta Selatan untuk bertemu dengan manajemen Astra Life pada acara penyerahan hadiah secara resmi dari manajemen Astra Life pada tanggal 22 Desember 2016 tsb.

Ketua Umum Yayasan Sahabat Veteran Indonesia berjabat tangan dengan Presiden Direktur Astra Life saat penyerahan Plakat

Suasana haru penuh kasih sayang dan rasa syukur terlihat ketika ketiga pemenang bersama ayahnya hadir di kantor Astra Life.
Selain mewujudkan mimpi Ayah dari tiga orang pemenang, Astra Life juga mendonasikan Rp 20.000,- (dua puluh ribu rupiah) untuk setiap foto bersama ayah yang dikirimkan peserta.

Sampai dengan akhir periode kompetisi, tercatat ada lebih dari 400 peserta yang mengupload foto mereka bersama ayahandanya tercinta di Instagram @astralifeid maupun twitter di akun @astralife_id dan jumlah donasi yang terkumpul adalah Rp. 10,000,000,-
(Sepuluh juta rupiah) untuk disampaikan kepada Yayasan Sahabat Veteran Indonesia. Dana yang didonasikan tersebut digunakan oleh Yayasan Sahabat Veteran Indonesia untuk mendukung program-program seperti bakti sosial dan periksa kesehatan gratis bagi para veteran yang membutuhkan.

Head of Marketing Branding PT ASTRA AVIVA LIFE saat memberikan sambutan di acara penyerahan hadiah kepada pemenang kompetisi digital dan penyerahan donasi kepada Yayasan Sahabat Veteran Indonesia

Dalam acara tersebut hadir pula beberapa orang veteran perwakilan Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) wilayah Jakarta Selatan yang didampingi oleh pengurus Yayasan Sahabat Veteran Indonesia yang mengelola donasi untuk para veteran tersebut. Ketua Yayasan Sahabat Veteran Indonesia, Kriswiyanto Muliawan mengatakan bahwa pihaknya mengapresiasi Astra Life sebagai salah satu asuransi jiwa di Indonesia yang menjadi pelopor dalam memperhatikan nasib para pejuang veteran Indonesia yang hingga kini nasibnya masih membutuhkan perhatian banyak pihak. Para perwakilan veteran yang hadir pada acara tersebut mendapatkan berbagai bingkisan dari Astra Life sesuai kebutuhan mereka diantaranya seperti voucher medical check up dan peralatan ibadah.

"Melalui program ini kami berharap akan lebih banyak masyarakat yang bisa lebih mengapresiasi Ayah sebagai Love Life Hero, pahlawan kehidupan sehari-hari bagi keluarganya dan tidak melupakan jasa para veteran sebagai pahlawan yang telah berjuang
untuk negeri tercinta," kata Auddie A. Wiranata, Presiden Direktur Astra Life saat hadir dalam acara ini.


(Adv/PR)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Duo Suarez Cetak Gol, Barcelona Pesta Gol di Kandang Eibar

Posted: 22 Jan 2017 01:38 PM PST

Liputan6.com, Eibar - Barcelona pesta gol ke gawang Eibar di Estadio Municipal de Ipurua, Senin (23/1/2017) dini hari  WIB dalam lanjutan Liga Spanyol. Los Blaugrana --sebutan Barcelona-- menang 4-0.

Tiga gol kemenangan Barcelona dicetak oleh Denis Suarez, Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar.

Bermain di kandang sendiri, Eibar menekan pertahanan Barcelona. Pada menit keempat, Ander Capa melepaskan sepakan kaki kiri dari luar kotak penalti. Namun, usahanya masih bisa ditangkap kiper Los Blaugrana, Ter Stegen.

Petaka untuk Barcelona datang pada menit keenam. Mereka harus kehilangan gelandang andalannya, Sergio Busquets setelah mendapat tekel dari Adrian Gonzalez. Busquets yang mengalami cedera ligamen di kaki kanan tidak bisa melanjutkan pertandingan dan posisinya diganti Denis Suarez.

Meski demikian, Barcelona punya peluang bagus mencetak gol. Pada menit ke-20, Lionel Messi melepaskan umpan terobosan kepada Luis Suarez. Namun sayang peluang tersebut gagal dituntaskan menjadi gol. Sepakan Suarez malah melayang di atas mistar gawang Eibar.

Eibar coba melakukan serangan balasan. Pada menit ke-25, Adrian Gonzalez melepaskan sepakan kaki kanan dari dalam kotak penalti Barcelona. Untungnya, Ter Stegen berhasil menangkap bola tersebut.

Kiper Eibar, Yoel melakukan penyelamatan gemilang pada menit ke-30. Dia menepis eksekusi tendangan bebas Lionel Messi yang mengarah ke pojok kanan bawah gawang.

Semenit kemudian, Barelona akhirnya mampu menggetarkan gawang Eibar. Sepakan kaki kanan pemain pengganti, Denis Suarez dari luar kotak penalti Eibat tidak bisa dihentikan Yoel.

Menit ke-41, Barcelona hampir saja menggandakan keunggulan. Neymar menyepak bola dengan kaki kanannya dari dalam kotak penalti. Namun, akurasi sepakannya masih bisa ditepis oleh Yoel.

Skor 1-0 untuk keunggulan Barcelona bertahan hingga babak pertama berakhir.

Babak kedua baru berjalan lima menit, Barcelona sudah menggandakan keunggulan. Mendapat umpan terobosan dari Luis Suarez, sontekan kaki kiri Lionel Messi menggetarkan gawang Eibar.

Dua menit kemudian, Eibar sempat menggetarkan jala gawang Barcelona melalui tandukan Adrian. Sayang, gol tersebut dianulir wasit karena Adrian sudah terperangkap jebakan off side.

Menit ke-59, Adrian kembali mengancam lini pertahanan Barcelona. Dia menyepak bola dengan kaki kanannya dari depan kotak penalti. Namun, akurasinya masih tepat dipelukan Ter Stegen.

Eibar coba mencari gol balasan. Pada menit ke-67, Dani Garcia melepaskan tebakan jarak jauh. Namun, akurasi sepakannya masih melenceng di sebelah kiri gawang Barcelona.

Menit ke-68, Barcelona kembali mencetak gol. Luis Suarez berhasil merebut bola dari kaki bek Eibar, Florian Lejeune. Tanpa kawalan, Suarez melepaskan sepakan yang mengarah ke pojok kiri bawah gawang Eibar tanpa bisa dihentikan Yoel.

Sepuluh menit setelahnya, giliran Ivan Rakitic yang mengancam gawang Eibar. Sepakan kaki kanannya mengarah ke tengah gawang. Untung, Yoel bmasih bisa mengamankannya.

Pada masa injury time, Neymar menutup pesta gol Barcelona. Sepakannya dari jarak dekat mengoyak gawang Eibar. Hingga pertandingan berakhir Barcelona unggul 4-0.

Meski menang, posisi Barcelona tidak berubah, berada di posisi ketiga dengan 41 poin, tertinggal dua angka dari Real Madrid yang memuncaki klasemen Liga Spanyol. Sedangkan Eibar berada di posisi kesembilan dengan raihan 26 poin.

Susunan pemain

Eibar: Yoel, Dos Santos, Lejeune, Luna, Ander Capa, Inui, Pedro Leon, Adrian, Dani Garcia, Escalante, Sergi Enrich

Barcelona: Ter Stegen, Mathieu, Jordi Alba, Umtiti, Turan, Rakitic, Busquets, Sergi Roberto, Messi, Suarez, Neymar

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cek Rute Alternatif Hindari Demo FPI di Senin Pagi

Posted: 22 Jan 2017 01:01 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Demonstrasi yang direncanakan Front Pembela Islam (FPI) pada Senin besok diprediksi bakal mengganggu arus lalu lintas. Karena itu, Subdit Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya mempersiapkan jalur alternatif bagi warga Jakarta yang akan beraktivitas pada awal pekan itu.

Aksi FPI itu akan digelar di depan Mapolda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta Selatan. Kasubdit Bin Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Budiyanto dalam pesan elektroniknya mengatakan, beberapa arus jalan akan dialihkan.

Namun, menurut Budiyanto, pengalihan arus lalu lintas ini masih bersifat sementara, jika arus lalu lintas di depan Mapolda Metro Jaya lumpuh karena intensitas kendaraan yang terus meningkat.

"Rekayasa lalu lintas dalam bentuk alih arus, sifatnya situasional melihat perkembangan di lapangan," kata Budiyanto, Minggu 23 Januari 2017.

Namun jika tidak, dia melanjutkan, polisi akan mengoptimalkan jalan-jalan penggal dan alternatif yang ada di sekitar kawasan Polda Metro Jaya.

Berikut jalur alternatif, jika nanti arus di depan Polda Metro Jaya lumpuh akibat kerumunan massa FPI:

Jika Anda dari Cawang dan menuju Jalan Jenderal Sudirman, maka di Semanggi akan diluruskan ke Jalan Gatot Subroto - Skat 2 - Jalan Gerbang Pemuda - Asia Afrika - Pakubuono - CSW - Blok M.

Begitu pun jika Anda dari arah Bundaran HI yang akan melewati Mapolda. Maka, di Semanggi Anda akan dibelokkan ke kiri ke Jalan Gatot Subroto -  Simpang Kuningan, lalu belok kanan arah Mampang - Jalan Tendean.

Jika itu terlalu jauh, Anda masih bisa melewati Semanggi, namun diarahkan melewati Jalan Gatot Subroto - Skat 2 - Jalan Gerbang Pemuda - Asia Afrika - Pakubono - CSW - Blok M.

Untuk Anda yang dari arah Slpi menuju Jalan Sudirman, sesampai di Semanggi, Anda akan diluruskan ke simpang Kuningan, belok kanan ke Mampang - Jalan Tendean - W Monginsidi - Blok M.

Di arah sebaliknya, Anda yang dari Blok M menuju Semanggi akan dibelokan ke kiri ke pintu IX - Asia Afrika - Jalan Gerbang Pemuda - Fly over Farmasi - Gatot Subroto - Semanggi belok kiri ke Jalan Sudirman Thamrin atau di Semanggi diluruskan ke Kuningan - Jalan Rasuna Said.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Babak 1: Tendangan Jarak Jauh Suarez Bawa Barcelona Ungguli Eibar

Posted: 22 Jan 2017 12:34 PM PST

Liputan6.com, Eibar - Barcelona unggul 1-0 atas Eibar pada babak pertama di Estadio Municipal de Ipurua, Senin (23/1/2017) dini hari  WIB dalam lanjutan Liga Spanyol. Gol Barcelona dicetak oleh pemain pengganti, Denis Suarez.

Bermain di kandang sendiri, Eibar menekan pertahanan Barcelona. Pada menit keempat, Ander Capa melepaskan sepakan kaki kiri dari luar kotak penalti. Namun, usahanya masih bisa ditangkap kiper Los Blaugrana, Ter Stegen.

Petaka untuk Barcelona datang pada menit keenam. Mereka harus kehilangan gelandang andalannya, Sergio Busquets setelah mendapat tekel dari Adrian Gonzalesz. Busquets tidak bisa melanjutkan pertandingan dan posisinya diganti Denis Suarez.

Meski demikian, Barcelona punya peluang bagus mencetak gol. Pada menit ke-20, Lionel Messi melepaskan umpan terobosan kepada Luis Suarez. Namun sayang peluang tersebut gagal dituntaskan menjadi gol. Sepakan Suarez malah melayang di atas mistar gawang Eibar.

Eibar coba melakukan serangan balasan. Pada menit ke-25, Adrian Gonzalez melepaskan sepakan kaki kanan dari dalam kotak penalti Barcelona. Untungnya, Ter Stegen berhasil menangkap bola tersebut.

Kiper Eibar, Yoel melakukan penyelamatan gemilang pada menit ke-30. Dia menepis eksekusi tendangan bebas Lionel Messi yang mengarah ke pojok kanan bawah gawang.

Semenit kemudian, Barelona akhirnya mampu menggetarkan gawang Eibar. Sepakan kaki kanan pemain pengganti, Denis Suarez dari luar kotak penalti Eibat tidak bisa dihentikan Yoel.

Menit ke-41, Barcelona hampir saja menggandakan keunggulan. Neymar menyepak bola dengan kaki kanannya dari dalam kotak penalti. Namun, akurasi sepakannya masih bisa ditepis oleh Yoel.

Skor 1-0 untuk keunggulan Barcelona bertahan hingga babak pertama berakhir.

Susunan pemain

Eibar: Yoel, Dos Santos, Lejeune, Luna, Ander Capa, Inui, Pedro Leon, Adrian, Dani Garcia, Escalante, Sergi Enrich

Barcelona:: Ter Stegen, Mathieu, Jordi Alba, Umtiti, Turan, Rakitic, Busquets, Sergi Roberto, Messi, Suarez, Neymar

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Potret Menembus Batas: Digdaya Keris Jawa

Posted: 22 Jan 2017 12:12 PM PST

Liputan6.com, Yogyakarta - Menukik ke dalam kalbu bait-bait Durmo mengisi sudut kota di Kesultanan Yogyakarta Hadiningrat. Mengasah rasa mengasah pikiran. Syair ini berfungsi sebagai nurani yang akan mengekang hawa nafsu, begitulah budaya Jawa ditegakkan.

Abdi Dalem Keratin patuh dalam irama menggenggam satu aturan hidup. Bersyukur tulus dan sederhana. Di pinggangnya tak lepas sebilah keris identitas yang begitu lekat pada lelaki Jawa. Keris mencatat sejarah panjang sebagai sebuah alat pertarungan.

Kini, keris lebih kepada ageman atau benda pegangan yang diambil dari daya keutamaannya. Melekat pada tubuh sebagai pelengkap busana ataupun menjelma menjadi simbol identitas kekuasaan.

Keris tertentu hanya boleh dipakai oleh seorang raja. Pahatan arca dan relief candi dari masa megalitikum hingga abad 10 sampai ke-11 masih menampilkan senjata tikam sebagai cikal bakal keris.

Ribuan kali ditempa, ribuan kali dipanaskan. Proses ini dahulunya adalah sebuah prosesi yang paling rahasia. Mulai perhitungan rumit dan ritual, doa dalam laku dilakukan.

Bertapa, puasa, matiraga hingga membisu dalam sebuah tapa bisu. Semua demi rasa yakin Sang Empu bahwa proses pembuatan keris bisa dimulai. Wujud keris yang berlekuk atau luk dipahami sebagai simbol kebijaksanaan.

Sebuah keris ukir Sekar Sri Mulya misalnya, mempunyai makna harapan besar agar si empunya hidup sukses. Sedang Sekar mudang agar pemilik keris dapat dipercaya, bertanggung jawab dan bisa menjaga kehormatan. Sebagai empu dialah yang akan meramu segalanya. Rupa dan kebutuhan bahan baku juga keinginan pemesannya.

Kedudukan empu amat utama saat itu ia menjadi filter penyaring keinginan masyarakat. Sebab, keris raja hanya akan dibuat untuk raja dan keris punggawa hanya akan dibuat untuk prajurit. Untuk pembuatan keris sederhana, setidaknya ada 128 lipatan. Sedang untuk nomor satu minimal ada 2000 lapisan.

Campuran logam pilihan menghasilkan kekuatan dan keindahan yang khas. Konon keris atau Wesi Aji yang memiliki keindahan pamungkas dengan sendirinya akan menarik kekuatan magis. Keris masuk dalam semua dimensi terpenting dalam hidup manusia, baik bermasyarakat atau bernegara.

Keris tidak hanya dimiliki kaum elit penguasa atau raja. Keris juga diinginkan masyarakat umum sebagai simbol jatidiri. Masyarakat percaya bahwa keris mempunyai kekuatan magis terpelihara hingga kini.

Kekuatannya bukan saja pada keindahan, tapi juga kesaktian kekuatan yang bersifat magis. Keris terlahir sebagai pusaka yang bernilai tinggi dan pada gilirannya menjelma menjadi identitas diri.

Pria, kesatria bahkan penguasa keris tertentu memiliki kemampuan membangun legitimasi seorang pemimpin. Di antara pusaka Keraton Yogyakarta, Keris Kanjeng Kiai Ageng Kopek punya peran paling utama.

Keris ini hanya boleh dikenakan oleh sultan seorang. Lambang perannya sebagai pemimpin rohani dan duniawi. Sedang Keris Kanjeng Kiai Joko Piturun hanya boleh dikenakan oleh putra mahkota calon raja.

Saksikan tayangan selengkapnya dalam Potret Menembus Batas SCTV, Senin (23/1/2017) di tautan ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

TNI Bantu Polisi Amankan Massa FPI Saat Pemeriksaan Rizieq Shihab

Posted: 22 Jan 2017 12:00 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Penyidik Polda Metro Jaya telah menjadwalkan pemeriksaan hari ini terhadap pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab, sebagai saksi terlapor terkait pernyataannya tentang dugaan gambar palu arit di uang kertas yang baru dikeluarkan Bank Indonesia (BI).

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, pihaknya telah menerima surat pemberitahuan terkait rencana aksi demo yang dilakukan massa FPI. Rencananya, aksi akan dilakukan di sekitar Mapolda Metro Jaya sebagai dukungan untuk Rizieq Shihab saat diperiksa.

"Itu ada pemberitahuan massa sekitar 5.000 ke sini," ujar Argo di Mapolda Metro Jaya, Minggu malam, 22 Januari 2017.

Polisi juga mendapatkan bantuan personel dari Kodam Jaya. Namun Argo enggan membeberkan berapa banyak personel dari Polri dan TNI yang akan diterjunkan untuk pengamanan demo FPI.

"Yang penting cukup. Intinya semua kegiatan ini, yang terpenting masyarakat bisa menyampaikan pendapat dengan lancar dan pemeriksaan bisa berjalan dengan baik," jelas dia.

Mantan Kabid Humas Polda Jawa Timur itu memastikan, massa tidak diperkenankan masuk ke area Markas Polda Metro Jaya. Hanya Rizieq Shihab dan sejumlah tim pengacaranya yang boleh masuk untuk menjalani pemeriksaan.

Namun polisi belum bisa memastikan apakah Rizieq Shihab bakal memenuhi panggilan polisi kali ini. "Belum tahu. Kami belum tahu masalah kedatangan yang penting kesiapan semua," Argo menandaskan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ada Demo Saat Pemeriksaan Rizieq Shihab, Ini Imbauan Polda Metro

Posted: 22 Jan 2017 11:02 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Ribuan massa simpatisan Front Pembela Islam (FPI) bakal menggelar aksi di sekitar Mapolda Metro Jaya, Senin. Aksi tersebut dilakukan di sela-sela pemeriksaan terhadap pimpinan FPI Rizieq Shihab, terkait ucapannya mengenai dugaan gambar palu arit di uang kertas baru yang dikeluarkan Bank Indonesia (BI).

Rencananya, massa FPI akan terlebih dulu berkumpul di sekitar Masjid Al Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Selanjutnya massa akan bergerak menuju depan Mapolda Metro Jaya.

"Nanti ada longmarch ke Polda Metro dari Masjid Al Azhar. Nanti kami kawal," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono di kantornya, Jakarta, Minggu malam, 22 Januari 2017.

Polisi telah menyiapkan sejumlah strategi pengamanan untuk mengamankan jalannya aksi. Bahkan, polisi juga telah menyiapkan rekayasa lalu lintas saat massa mulai berkumpul di sekitar Mapolda Metro Jaya.

Polisi berharap, massa FPI tetap mematuhi aturan yang berlaku selama unjuk rasa berlangsung. Dengan begitu, penyampaian pendapat di muka umum akan berjalan dengan baik dan mendapat hasil maksimal.

"Yang terpenting bahwa kita ada aturan undang-undang, sudah jelas bahwa dalam pelaksanaan penyampaian pendapat itu tak boleh membawa sajam, merusak fasilitas umum, dan sebagainya," tutur Argo.

Selain itu, polisi juga mengimbau kepada masyarakat umum untuk menghindari jalan yang akan dilalui massa FPI. Kendati, pengalihan arus lalu lintas di sekitar Mapolda Metro Jaya ini akan bersifat situasional.

"Yang terpenting masyarakat mengetahui jalan yang dilalui, jadi akan ada pelibatan massa (FPI), hindari Jalan Gatot Subroto, bisa ambil jalur tempat lain. Kemudian ikuti aturan, ada anggota di lapangan ikuti rambu-rambu dan hati-hati di perjalanan," Argo menandaskan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Susunan Pemain Eibar Vs Barcelona: Blaugrana Andalkan Trio MSN

Posted: 22 Jan 2017 11:00 AM PST

Liputan6.com, Eibar - Eibar menjamu Barcelona di Estadio Municipal de Ipurua, Senin (23/1/2017) dini hari WIB dalam lanjutan Liga Spanyol. Pelatih Eibar, Mendilibar menerapkan formasi 4-2-3-1.

Mendilibar hanya mengandalkan Sergi Enrich sebagai ujung tombak. Pelatih Eibar itu lebih berkonsentrasi memperkuat pertahanan. Dia malah menempatkan dua gelandang bertahan, Dani Garcia dan Escalante untuk meredam kreativitas serangan Barcelona.

Sementara itu, pelatih Barcelona, Luis Enrique bermain dengan formasi 4-3-3. Dia mengandalkan trio maut MSN, yakni Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar di lini depan.

Di lini tengah, Enrique mengandalkan Ivan Rakitic, Sergio Busquets, dan Arda Turan. Sedangkan Samuel Umtiti bakal menjadi komandan di lini pertahanan.

Susunan pemain

Eibar: Yoel, Dos Santos, Lejeune, Luna, Ander Capa, Inui, Pedro Leon, Adrian, Dani Garcia, Escalante, Sergi Enrich

Barcelona: Ter Stegen, Mathieu, Jordi Alba, Umtiti, Turan, Rakitic, Busquets, Sergi Roberto, Messi, Suarez, Neymar

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Costa Cetak Gol, Chelsea Tekuk Hull City di Stamford Bridge

Posted: 22 Jan 2017 10:43 AM PST

Liputan6.com, London - Chelsea berhasil menjauhkan diri dari kejaran Arsenal di klasemen Liga Inggris setelah menang 2-0 melawan Hull City pada Minggu (23/1/2017) malam. Dua gol The Blues dicetak oleh Diego Costa dan Gary Cahill.

Sebelum pertandingan ini digelar rival sekota Chelsea, Arsenal baru saja menang 2-1 atas tamunya Burnley di Emirates Stadium. Hasil tersebut membuat jarak kedua tim hanya terpaut lima poin.

Striker Diego Costa kembali dimainkan manajer Chelsea, Antonio Conte usai disimpan dalam partai tandang mereka ke Leicester pekan lalu. Melawan Hull City, pemain asal Spanyol tersebut menggenapkan penampilan ke-100 bersama klub sejak dibeli pada 2014 lalu.

Baru 15 detik laga Chelsea versus Hull City digelar, Costa langsung membuat penjaga gawang Eldin J akupovic kerepotan. Dia melepaskan tembakan dari depan kotak penalti, namun masih menyamping ke sisi kanan.

Babak pertama diwarnai insiden tabrakan antara gelandang Hull, Ryan Mason dengan Gary Cahill di menit ke-21. Sempat mendapat perawatan di lapangan, akhirnya Mason ditandu keluar dan pelatih Marco Silva menggantinya dengan David Meyler.

Gol yang ditunggu-tunggu fans Chelsea akhirnya tercipta dengan dramatis dari kaki Costa. Sang pemain mencetak gol di menit ke 45+7 perpanjangan waktu lewat assist mendatar Victor Moses. Skor tak berubah 1-0 hingga babak pertama usai.

Pada babak kedua, tim tamu lebih ngotot dan melepaskan peluang berbahaya dalam 20 menit pertama. Full back Michael Dawson melepaskan tembakan ke tiang dekat tapi kiper Thibaut Courtois masih bisa menepisnya.

Gol kedua Chelsea terjadi dari kerja sama Cesc Fabregas dengan Gary Cahill yang berdiri bebas di depan gawang Hull City. Crossing Fabregas disambut dengan sundulan tipis Cahill hingga skor berubah 2-0 pada menit ke-81.

Wasit Neil Swarbrick memberikan dua menit perpanjangan waktu namun hasil tak berubah untuk kemenangan Chelsea. Kemenangan ini membuat The Blues tak terkalahkan melawan Hull City di sembilan pertemuan terakhir di Liga Inggris.

Berikut susunan pemain Chelsea vs Hull City.

Chelsea: Courtois; Azpilicueta, David Luiz, Cahill (c); Moses, Kante, Matic, Alonso; Pedro (Willian 71), Diego Costa(Batshuayi 87), Hazard (Fabregas 71).

Hull City: Jakupovic; Maguire, Dawson, Davies (Niasse 59), Elabdellaoui; Mason (Meyler 21), Huddlestone, Clucas, Robertson; Evandro, Hernández (Diomande 75).

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

4 Fantasi Seks Paling Top Pria yang Bisa Tingkatkan Gairahnya

Posted: 22 Jan 2017 10:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Tak hanya wanita yang punya fantasi seks, pria juga. Jangan salah, fantasi seks pria pun tak kalah seru dari milik wanita

Mendiskusikan fantasi seks masing-masing tak ada salahnya. Dengan begitu pasangan mampu mengerti fantasi suami atau istri.

Lalu, apa saja fantasi seks pria? Survei yang dilakuka BaDoink mengungkap empat fantasi yang paling banyak dikhayalkan pria seperti mengutip Bustle, Minggu (22/1/2017).

1. Threesome

Fantasi seks ini tentu bukan hal yang mengagetkan, bukan?

2. Bermain peran

Fantasi seks sambil bermain peran tertentu sangat menyenangkan bagi pria. Membayangkan istri menjadi perawat atau pelayan seksi di rumah kerap jadi fantasi seks pria.

3. Ketahuan

Tertangkap basah sedang bercinta bersama pasangan di tempat tidak biasa bisa meningkatkan adrenalin pria. Rasa deg-degan ini kerap dinikmati pria.

4. Bercinta di lokasi eksotik

Bercinta dengan latar pantai indah nan sepi kerap diimpikan pria. Namun kamar mandi yang indah atau rooftop juga bisa diartikan sebagai lokasi bercinta yang eksotik dan kerap mengisi fantasi seks pria.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bambang Golkar: Foto MUI di Israel Berpotensi Mengadu Domba

Posted: 22 Jan 2017 10:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Majelis Ulama Indonesia (MUI) kembali menjadi sorotan publik. Bukan karena fatwanya, melainkan publikasi lawatan anggotanya ke Israel baru-baru ini.

Ketua Komisi III DPR Bambang Soesatyo mengatakan, publikasi itu cenderung provokatif. Karena itu, dia meminta semua komponen masyarakat Indonesia berpikir jernih dalam menyikapi.

"Kearifan para tokoh masyarakat dan pemuka agama sangat penting dalam merespons informasi dari Kementerian Luar Negeri Israel itu, agar tidak terjadi gesekan-gesekan yang tidak perlu," ucap Bambang kepada Liputan6.com, Senin (23/1/2017).

Namun, Politikus Partai Golkar itu menuturkan, pertemuan itu patut dipertanyakan dan didalami, karena dilakukan ketika suasana di dalam negeri masih didominasi isu-isu tentang perilaku organisasi masyarakat (Ormas) yang intoleran.

"Dalam suasana yang demikian, mengapa tiba-tiba masyarakat disuguhi berita tentang pertemuan seorang anggota MUI dan rombongannya dengan Presiden Israel? Publikasi berita dan foto tentang Istibsyaroh-Rivlin oleh pemerintah Israel itu, hendaknya tidak dilihat sebagai informasi belaka. Bukan tidak mungkin Israel punya tujuan lain," kata Bambang.

Bisa jadi, kata Bambang, publikasi foto tersebut bagian dari pekerjaan agen Mossad, untuk mempermalukan Indonesia, yang dikenal pendukung negara Timur Tengah.

"Agen-agen Mossad di Asia tentu melihat dan mempelajari dinamika masyarakat Indonesia sejak Oktober 2016 hingga Januari 2017. Mungkin saja publikasi itu bertujuan mempermalukan masyarakat Indonesia, yang dikenal sebagai pendukung Palestina dan anti-Israel," kata dia.

Karena itu, Bambang menyebutkan, kalau semua pihak tidak bisa menahan diri, MUI akan menjadi sasaran kecaman. Di mata publik, kredibilitas MUI pun akan runtuh. Kasus ini bahkan bisa menambah rumit persoalan yang sedang berkembang hingga akhir-akhir ini.

"Publikasi oleh Kementerian Luar Negeri Israel itu berpotensi mengadudomba masyarakat. Karena itu, semua elemen masyarakat perlu berpikir jernih dan menghargai penjelasan MUI," kata dia.

Jenderal MUI Anwar Abbas sebelumnya membantah kunjungan pengurus FPI ke Israel atas perintah lembaganya. Dia menuturkan, tidak ada yang tahu soal kepergian ke Israel.

"MUI tidak tahu tentang kepergian yang bersangkutan ke sana. Jadi itu bukan (atas nama MUI). Jadi MUI tidak tahu," ucap Anwar, baru-baru ini.

Arwan menuturkan, Selasa 24 Januari lusa, pihaknya akan mengadakan rapat dengan Dewan Pimpinan MUI, untuk mengetahui maksud anggotanya ke Israel.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Babak I: Costa Bawa Chelsea Unggul atas Hull City

Posted: 22 Jan 2017 09:32 AM PST

Liputan6.com, London - Diego Costa membuat Chelsea unggul 1-0 di babak pertama melawan Hull City, pada Minggu (22/1/2017) malam. Gol pemain Spanyol tersebut dicetak dalam penampilannya ke-100 bersama klub.

Bermain di Stamford Bridge, Costa sempat mengagetkan penjaga gawang lawan saat laga baru berjalan 15 detik. Dia melepaskan tembakan dari depan kotak penalti, namun masih menyamping ke sisi kanan.

Babak pertama diwarnai insiden tabrakan antara gelandang Hull, Ryan Mason dengan Gary Cahill di menit ke-21. Sempat mendapat perawatan di lapangan, akhirnya Mason ditandu keluar dan pelatih Marco Silva menggantinya dengan David Meyler.

Gol yang ditunggu-tunggu fans Chelsea akhirnya tercipta dengan dramatis dari kaki Costa. Sang pemain mencetak gol di menit ke 45+7 perpanjangan waktu lewat assist mendatar Victor Moses. Skor tak berubah 1-0 hingga babak pertama usai.

Susunan pemain:

Chelsea XI: Courtois; Azpilicueta, David Luiz, Cahill (c); Moses, Kante, Matic, Alonso; Pedro, Diego Costa, Hazard.

Hull City XI: Jakupovic; Maguire, Dawson, Davies, Elabdellaoui; Mason, Huddlestone, Clucas, Robertson; Evandro, Hernández.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bidikan Panah Sang Presiden

Posted: 22 Jan 2017 09:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo akhirnya bisa mewujudkan impiannya di dunia panahan. Impian yang ternayata sudah dia pendam sejak kecil. Minggu, 22 Januari 2017, Jokowi berhasil menampilkan aksinya menggunakan busur panah di Kejuaraan Panahan Bogor Terbuka 2017 (Bogor Open Archery Championship 2017).

Pada usia 55 tahun, dia raih impiannya di Lapangan Wira Yudha Pusat​ Pendidikan Zeni, Kodiklat TNI AD, Kota Bogor, Jawa Barat.

Hasrat orang nomor satu di Indonesia itu untuk mengikuti kejuaraan panahan bukanlah karbitan. Dia sudah berlatih memanah, bahkan sebelum dia mengetahui adanya kejuaraan panahan di Bogor ini.

Pelatih Rizal Barnardi mengatakan Jokowi mulai latihan memanah sejak September 2016. Namun, dia tidak banyak bercerita tentang penyebab dan awal mula Presiden menyukai panahan.

Rizal hanya tahu Jokowi sangat serius menekuni olahraga itu, dan bahwa dia sangat fokus pada apa yang ada di hadapannya, dan sangat serius dengan keputusannya.

Rizal sampai tidak percaya Jokowi akhirnya mengikuti Open Acher Championship (OAC) 2017 di Bogor, padahal dia hanya iseng mengabarkan adanya kejuaraan itu saat menemani Jokowi berlatih beberapa bulan lalu.

"Saat itu, saya tidak mempunyai ekspektasi bila Pak Presiden mau ikut. Hanya bilang, Pak di Bogor juga akan ada kejuaraan loh. Ternyata sebulan sebelum kejuaraan Pak Presiden yang balik tanya bagaimana persiapannya, 'saya boleh ikut ndak?'," kata Rizal mengutip pertanyaan Presiden Jokowi.

Di sela latihan, kata Rizal, Jokowi sempat bercerita bahwa dia dulu diam-diam sering mengamati orang berolahraga panahan di Stadion Manahan, Solo.

"Jadi mungkin mantan Wali Kota Solo dan Gubernur DKI Jakarta itu sebenarnya sudah lama jatuh hati dengan panahan," tandas Rizal.

Di sela kesibukannya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggunakan waktu akhir pekannya untuk berlatih memanah di Pusat Pendidikan Zeni TNI AD (Pusdikzeni) Kota Bogor, Sabtu 14 Januari 2017. Presiden hadir bersama putera bungsunya Kaesang Pangarep.

Presiden Jokowi berlatih untuk menghadapi Kejuaraan Panahan Bogor Terbuka 2017 yang akan diikutinya mulai 20-21 Januari 2017 di Pusdikzeni Kota Bogor. Dalam kejuaraan ini, Presiden direncanakan akan mengikuti kelas standar nasional 20 meter.

Presiden Jokowi berlatih selama kurang lebih 30 menit mulai pukul 15.30 WIB dengan didampingi pelatih Rizal Barnardi dari Pajajaran Archery Club Kota Bogor yang juga Ketua Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Kota Bogor.

"Presiden mulai latihan itu sekitar September 2016 di Istana Bogor. Sesuatu yang sangat membanggakan dan tidak terbayangkanlah, saya melatih Bapak Presiden," kata Rizal yang dikutip dari Antara.

Presiden Jokowi yang menghabiskan 10 anak panah dalam latihannya, terlihat fokus mengarahkan anak panah kepada sasarannya. Dalam kesempatan itu, Presiden berlatih bersama anak-anak anggota dari Pajajaran Archery Club Kota Bogor.

"Saat latihan tergantung kondisi fisik bapak. Kalau kondisi fisik bapak sedang turun memang konsentrasi agak terganggu. Kalau bapak bugar sasarannya akan kena terus," ujar Rizal.

 

Ketekunan dan ketelatenan Presiden Jokowi berlatih panahan di sela kesibukannya mengurusi negara, berbuah manis.

Dalam persiapan mengikuti kejuaraan panahan ini, Jokowi berlatih hampir 8 bulan. Dia mengambil kesempatan latihan pada akhir pekan di sela jadwalnya yang padat.

Jokowi berlatih dengan didampingi pelatih Rizal Barnadi dari Pajajaran Archery Club Kota Bogor yang juga Ketua Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Kota Bogor.

"Hampir 7-8 bulan ini pelatihan setiap Sabtu-Minggu kadang dua kali kadang untuk me-refresh tetapi juga sekaligus untuk olahraga karena biasanya sebelum panahan, lari dulu, 6-7 kilo baru panah," kata Jokowi.

Lalu bagaimana hasilnya? Jokowi mengakui nilainya tidak begitu buruk. Beberapa kali anak panahnya menancap di lingkaran biru dan merah. Bahkan, beberapa di antaranya hampir di lingkaran kuning yang merupakan area skor tertinggi. Anak panah Jokowi pun sempat menyentuh titik X sekali.

"Tadi nilanya 107, lebih dari 100 dan kena X-nya, kena kuningnya sekali," ungkap dia.

Seperti diketahui, Jokowi berkompetisi dengan 30 peserta lainnya dalam pertandingan Ronde Nasional 20 meter umum. Bersama dengan dirinya, ada Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nachrawi dan sejumlah atlet nasional yang turut bertanding dalam kategori tersebut.

Nilai yang diperoleh Jokowi tadi rupanya mengungguli Menpora. Namun, memang jika dibanding peserta lain, hasil yang diperoleh Jokowi belum bisa mendaulat dirinya sebagai pemenang. Dia mengakui ada nilai yang bisa diambil dari olahraga panahan ini.

"Yang saat lihat panahan ini memang membutuhkan sebuah konsentrasi, harus fokus betul dan konsentrasi dan yang paling penting setiap kegiatan apapun pasti ada target lah, panahan ini targetnya jelas, kuning pas di tengah itu," pungkas Jokowi.

Fokus Jokowi inilah yang memberinya nilai plus di mata pelatihnya, Rizal Barnadi. Menurut Rizal, fokus dan konsentrasi Presiden dalam membidik sasaran sudah cukup baik.

"Setiap latihan kita menggunakan 60 anak panah dan hampir 60 persen tembakan Pak Jokowi mengenai sasaran. Konsentrasi dan fokusnya baik," tandas Rizal.

Usai beraksi pada Kejuaraan Panahan Bogor Terbuka 2017 (Bogor Open Archery Championship 2017) yang berlangsung di Lapangan Wira Yudha Pusat​ Pendidikan Zeni, Kodiklat TNI AD, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu, 22 Januari 2017, rupanya Presiden Jokowi memiliki keinginan lain, yaitu tampil sebagai atlet profesional panahan di Pekan Olahgara Nasional (PON).

Keinginan ini sempat diutarakan Jokowi kepada pelatih panahannya, Rizal Barnadi.

"Presiden Jokowi pernah menyampaikan bahwa Beliau berkeinginan untuk ikut PON di Papua," kata Rizal Barnardi, pelatih Presiden Jokowi dalam Kejuaraan Panahan Bogor Terbuka 2017, Minggu (22/1/2017).

"Kejuaraan yang biasanya dipertandingkan di PON yakni kategori Recurve 70 m, Compound 50 m," imbuh dia.

Dikutip dari Antara, pada usia 55 tahun, Presiden Jokowi mengawali langkah untuk mewujudkan keinginannya dengan menjadi peserta dalam kategori standar nasional 20 meter OAC 2017 pada 22 Januari 2017.

"Pak Presiden berpesan agar pertandingan berjalan fair (adil). Jangan mentang-mentang Presiden, nanti diistimewakan," tutur Rizal, yang juga Panitia Penyelenggara Kejuaraan Panahan Bogor Terbuka 2017.

Rizal pun memastikan pertandingan yang diikuti Presiden Jokowi akan berjalan profesional dan adil.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kata Ramos Usai Jadi Pahlawan Madrid

Posted: 22 Jan 2017 09:00 AM PST

Liputan6.com, Madrid - Kapten Real Madrid Sergio Ramos mengakui laga melawan Malaga cukup menyulitkan. Ramos pun senang Los Blancos berhasil meraih kemenangan.

Madrid menang 2-1 atas Malaga pada pekan ke-19 La Liga, di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (21/1/2017). Dua gol Los Blancos dicetak Ramos.

"Aku senang bisa berkontribusi dengan gol, terutama dalam permainan di mana kami sedikit kesulitan. Kami datang ke pertandingan ini setelah beberapa hasil yang sulit," kata Ramos di situs resmi klub.

Sebelum laga ini, Madrid sempat mengalami dua kekalahan beruntun. Yang pertama dari Sevilla di La Liga dan kedua dari Celta Vigo di Copa del Rey.

"Di Madrid, segera setelah Anda kalah dalam satu pertandingan, rumor mulai muncul. Anda harus dapat mengatasinya dan ini perjalanan yang panjang."

"Kami telah membuat awal yang sangat baik musim ini dan kami harus tetap bersatu selama masa-masa sulit, yang setiap kali kami kalah."

Kemenangan ini membuat Madrid semakin kokoh bertengger di puncak klasemen sementara dengan 43 poin.

"Fans Madrid sangat menuntut. Kemenangan hari ini memberi kami dorongan dan apa yang sekarang harus kami lakukan adalah meraih rentetan kemenangan lagi," Ramos mengakhiri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Femmy Permatasari Bantah Pacari Suami Orang

Posted: 22 Jan 2017 09:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Femmy Permatasari sempat menjadi sasaran gosip sebuah akun Instagram gosip artis. Di situ, janda tiga anak tersebut dikabarkan pernah menjalin hubungan dengan pria beristri.

Ketika dikonfirmasi, wanita kelahiran 6 Desember 1973 itu membantahnya. Menurut Femmy, pria tersebut hanya rekan bisnis.

Femmy Permatasari (Instagram)

"No comment, itu urusan pekerjaan. Pacar saya sekarang juga tahu itu cuma rekan kerja," jelas Femmy Permatasari, saat ditemui di kawasan Tanjungduren, Jakarta Barat, Minggu (22/1/2017).

Bagi Femmy sendiri foto yang diunggah di akun Instagram gosip tersebut juga tidak ada yang aneh. Malah, menurut Femmy, di foto tersebut ia bersama si pria dan istrinya.

Femmy Permatasari (Liputan6.com/Herman Zakaria)

"Istrinya juga ada di situ. Malas juga ngurusin, karena itu bukan pacar. Fotonya juga normal-normal aja," kata bintang sinetron Tuyul & Mbak Yul tersebut.

Femmy pun kemudian meminta wartawan untuk tidak lagi membahas gosip tersebut. "Kalau yang itu enggak usah dibahas, itu memang urusan pekerjaan," ujar Femmy Permatasari.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Zidane Kecewa dengan Fans Madrid

Posted: 22 Jan 2017 08:45 AM PST

Liputan6.com, Madrid - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane mengaku kecewa dengan fans Los Blancos yang memberikan siulan dan cemoohan kepada pemainnya saat melawan Malaga.

"Saya berharap siulan itu tidak membuat pemain gugup. Kami perlu fans untuk memberikan ketenangan, karena apa yang telah kami lakukan sampai sekarang telah fenomenal," kata Zidane seperti dilansir Marca.

Madrid menang 2-1 atas Malaga pada pekan ke-19 La Liga, di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (21/1/2017). Dua gol Los Blancos dicetak Sergio Ramos.

"Kami meminta mereka untuk membantu dan mendukung kami. Saya tidak mengkritik fans. Mereka membayar biaya masuk ke stadion menginginkan lebih. Tapi di musim yang panjang, pelatih dan pemain membutuhkan kasih sayang," ucap Zidane.

Dalam laga itu, dua gol Madrid diawali dari bola mati. Yang pertama dari sundulan Ramos, sementara gol kedua dicetak Ramos melalui sontekannya.

"Yang penting adalah untuk menang setelah melakukan awal yang baik. Kami memiliki peluang, tapi akhir-akhir ini kami memiliki empat peluang dan hanya mencetak satu gol."

"Ini sulit karena oposisi banyak berlari. Kami lelah, tapi senang. Saya senang dengan itu. Kami tahu itu adalah salah satu kekuatan kami."

"Tapi saya akan menyukai jika kami mencetak gol dari open play juga. Yang penting adalah untuk beristirahat dengan baik, karena Malaga memaksa kami kerja keras," Zidane mengakhiri.

Kemenangan ini membuat Madrid semakin kokoh bertengger di puncak klasemen sementara dengan 43 poin.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mantan Pemain Timnas U-19 Merapat ke Arema FC

Posted: 22 Jan 2017 08:30 AM PST

Liputan6.com, Malang - Pemain jebolan Timnas Indonesia U-19 hadir pada latihan Arema FC di Lapangan Asifa, Sabtu 21 Januari 2017 lalu. Dia adalah Hanif Abdurrauf Sjahbandi.

Hanif menyusul kawannya Bagas Adi Nugroho yang lebih dari sepekan lebih dahulu bergabung latihan bersama tim berjuluk Singo Edan.

"Kita lagi mencoba gaya permainan Hanif,  apa dia cocok bermain di gaya permainan Arema atau tidak,  jika cocok ya kita kontrak, " ujar pelatih Arema FC, Aji Santoso.

Pemain yang juga pernah melakoni trial di FC Tokyo ini bakal dilihat kemampuannya dalam beberapa hari ini. Pasalnya, Aji tidak mau gegabah dalam mengambil keputusan, jika dirasa benar-benar cocok baru akan di rekomendasikan ke manajemen.

 "Butuh beberapa hari untuk melihat kualitasya,  saya tidak mau terburu-buru. tapi saya akui dia memiliki kualitas yang bagus, untuk menggantikan posisi Maitimo saya rasa dia cukup layak," tambah Aji.

Sedangkan untuk Bagas sendiri, Aji sudah pastikan ada kesepakatan deal dalam hitungan nominal kontrak musim ini, hanya tinggal menunggu tanda tangannya saja. Jadi dalam lini belakang Arema, Bagas sudah mengisi slot yang kosong.

"Arema FC membutuhkan tenaga Bagas untuk musim Ini,  saya pastikan 100 Persen dia bergabung dengan kita," pungkas Aji.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

2 Mahasiswa UII Meninggal Saat Diksar Mapala di Lereng Lawu

Posted: 22 Jan 2017 08:19 AM PST

Liputan6.com, Yogyakarta - Dua mahasiswa Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta meninggal dunia usai mengikuti The Great Camping (TGC) atau kegiatan rutin Pendidikan Dasar (Diksar) Unit Kegiatan Mahasiswa Mapala UII. Dua mahasiswa itu Muhammad Fadhli dan Syaits Asyam mengembuskan napas terakhir dalam diksar tahunan ke-37.

Kegiatan Diksar Mapala UII yang diikuti 37 peserta terdiri dari 34 laki-laki dan tiga perempuan, itu berlangsung di lereng selatan Gunung Lawu, Tawangmangu, Jawa Tengah.

"Muhammad Fadhli, mahasiswa Teknik Elektro angkatan 2015, wafat pada hari Jumat, 20 Januari 2017, dalam perjalanan menuju RSUD Karanganyar. Sementara, mahasiswa kedua atas nama Syaits Asyam, program studi Teknik Industri angkatan 2015, meninggal dunia pada hari Sabtu, 21 Januari 2017, setelah sempat dirawat di RS Bethesda," demikian rilis yang diterima Liputan6.com, Minggu (22/1/2017).

Rektor UII, Harsoyo, membenarkan jika ada dua mahasiswa yang meninggal dunia dalam TGC yang digelar pada 13-20 Januari 2017. Ia mengaku juga sudah menyiapkan tim investigasi untuk menyelidiki kejadian sebenarnya. Tim ini terdiri dari unsur pimpinan UII, bidang kemahasiswaan, bidang medis forensik, dan bidang hukum.

"Tim ini akan menelusuri serta mencari fakta dan informasi yang lengkap terkait wafatnya almarhum Muhammad Fadhli dan almarhum Syaits Asyam. Sementara, 35 peserta yang telah mengikuti kegiatan TGC telah melakukan pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit JIH pada hari Sabtu, 21 Januari 2017, atas inisiatif pihak UII sebagai komitmen untuk memastikan kesehatan seluruh peserta," ujar dia, Minggu.

Harsoyo mengatakan pula, acara TGC memang dilaksanakan setiap tahun. Kegiatan ini dilaksanakan dengan sepengetahuan pihak universitas dan dijalankan sesuai prosedur formal yang berlaku di internal UII. Di mana ada proposal ke pihak universitas, dan juga ada penanggung jawab dari pihak panitia, ada susunan panitia dan jadwal acara.

Selain itu, menurut dia, ada pula surat izin orangtua peserta, ada validasi kesiapan peserta dari sisi kesehatan. Sebab, peserta wajib melakukan tes kesehatan dan surat keterangan sehat dari dokter.

"Sebelum pelaksanaan setiap tahap kegiatan TGC ada pemeriksaan tim medis bekerja sama dengan tim medis UNS," tutur Rektor UII.

Harsoyo menegaskan, UII berkomitmen untuk bekerja sama dengan semua pihak demi mengungkap kebenaran atas wafatnya kedua mahasiswa tersebut. UII juga akan menindak tegas siapa pun yang terlibat. Terutama, bila terbukti terjadi penyimpangan prosedur saat pelaksanaan TGC.

"Apabila terbukti terjadi penyimpangan, maka seluruh kegiatan (termasuk pendidikan dasar seperti TGC) akan dibekukan sampai ada komitmen untuk perbaikan mekanisme pelaksanaan kegiatan sesuai dengan prosedur dan kembali sesuai dengan tujuan awal, yaitu membentuk jiwa patriotik dan nilai-nilai kemandirian, kecintaan terhadap alam, dan tanpa kekerasan," Harsoyo memungkasi penjelasan mengenai kematian dua mahasiswa UII Yogyakarta tersebut.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dramatis, Gol Sanchez Bawa Arsenal Dekati Posisi Chelsea

Posted: 22 Jan 2017 08:17 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Arsenal sukses memetik poin penting di pekan ke-22 Liga Inggris. The Gunners menang tipis 2-1 saat menjamu Burnley di Emirates Stadium, Minggu, 22 Januari 2017.

Arsenal unggul terlebih dahulu melalui gol Shkodran Mustafi. Namun, Burnley menyamakan skor lewat penalti Andre Gray. Kemenangan Arsenal akhirnya ditentukan lewat gol Alexis Sanchez.

Dengan kemenangan ini, Arsenal berhak menempati posisi kedua klasemen sementara Liga Inggris. Mereka melampui posisi Tottenham dan Liverpool.

Di awal laga Burnley lebih mendominasi permainan. Lewat umpan-umpan panjang mereka memberi tekanan ke pertahanan Arsenal.

Namun, Arsenal perlahan mulai menguasai pertandingan. Kesempatan pertama datang lewat serangan balik melalui pergerakan Sanchez. Namun, umpan silangnya gagal dijangkau rekan-rekannya.

Menit 13 Barnes nyaris mencetak gol untuk Burnley. Sayang dia gagal memaksimalkan umpan silang Lowton.

Giliran Arsenal mendapat peluang melalui Iwobi.  Mendapat umpan balik dari Koscielny di dalam kotak penalti, akan tetapi tembakan mendatarnya ke tiang jauh tipis melebar!

Menit 27 Ozil lolos ke dalam kotak penalti setelah menerima umpan Sanchez. Namun, hakim garis menyatakan Ozil dalam posisi off-side sebelum melepaskan tembakan ke gawang Burnley.

Arsenal masih terus mencari cara untuk bisa membongkar pertahanan Burnley. Empat menit jelang babak pertama berakhir tendangan Sanchez dari luar kotak penalti masih bisa ditangkap dengan sempurna oleh Heaton.

Arsenal kembali mengurung pertahanan tamunya. Menerima umpan dari Iwobi, Sanchez melepas tembakan kencang, namun masih tipis melesat di atas mistar.

Tekanan terus dilakukan Giroud dan Sanchez. Namun, keduanya kesulitan menembus ke kotak penalti, karena hampir semua pemain Burnley berada di lini belakang.

Usaha keras Arsenal akhirnya terbayar menit 59. Tendangan sudut Ozil ditanduk Mustafi dan tak mampu dijangkau Heaton. Arsenal unggul satu gol.

Namun, Arsenal terpaksa harus bermain 10 orang setelah Granit Xhaka dikartu merah. Gelandang bertahan Arsenal itu harus meninggalkan lapangan lebih dini setelah menerjang Defour dengan dua kaki.

Menit 71 Burnley hampir menyamakan kedudukan. Defour melepaskan tendangan bebas, dan memaksa Cech melakukan penyelamatan.

Burnley berusaha keras untuk memanfaatkan keunggulan jumlah pemain, indikasinya adalah dengan masuknya penyerang, Vokes menggantikan Defour yang berposisi sebagai gelandang.

Barnes hampir mencetak gol penyeimbang. Tapi, dia gagal menyelesaikan bola liar di pertahanan Arsenal.

Arsenal hampir menggandakan keunggulan. Penyelamatan krusial nan cemerlang dilakukan Heaton saat mampu menepis tembakan jarak dekat Coquelin.

Namun, kemenangan Arsenal yang sudah di depan mata sirna setelah Burnley mendapat tendangan penalti. Keputusan diambil wasit setelah melihat adanya tekel Coquelin terhadap pergerakan Barnes. Hadiah ini diselesikan dengan baik oleh Andre Gray.

Jelang laga berakhir wasit memberikan penalti untuk Arsenal. Wasit menilai Mee mengangkat kaki terlalu tinggi saat coba menghalau bola yang diarahkan kepada Koscielny. Sanchez tampil sebagai pahlawan kemenangan Arsenal.

Susunan pemain:

Arsenal: P. Cech, Nacho Monreal, L. Koscielny, S. Mustafi, Gabriel Paulista, M. Ozil, A. Ramsey, G. Xhaka, A. Sanchez, O. Giroud,     A. Iwobi (Francis Coquelin)

Burnley: T. Heaton, S. Ward, M. Lowton, B. Mee, M. Keane, S. Defour (Sam Vokes) , D. Marney (James Tarkowski ), G. Boyd, J. Hendrick (Joey Barton), A. Barnes, A. Gray

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Joao Mario Jadi Pahlawan Kemenangan Inter Milan

Posted: 22 Jan 2017 08:00 AM PST

Liputan6.com, Palermo - Inter Milan sukses meraih tiga poin usai mengalahkan tuan rumah Palermo 1-0 pada lanjutan pertandingan Liga Serie A Italia di Stadio Renzo Barbera, Minggu (22/1/2017) malam WIB. Gol tunggal kemenangan La Beneamata dicetak Joao Mario.

Joao Mario mencatatkan namanya di papan skor pada menit 64. Melalui skema serangan balik, Inter menyerbu sisi kiri pertahanan Palermo.

Umpan silang kemudian dilepaskan. Joao Mario yang sudah menunggu di depan gawang, langsung menyontek bola ke gawang Palermo. Skor jadi 1-0 untuk Inter Milan.

Palermo coba membalas. serangan demi serangan dibangun tuan rumah. Namun, usaha mereka tak membuahkan hasil.

Inter Milan sebenarnya sempat melemah setelah kehilangan Cristian Daniel Ansaldi yang menerima kartu kuning kedua pada menit 80. Namun, Mauro Icardi dan kawan-kawan sukses mengamankan kemenangan mereka.

Dengan hasil ini, Inter Milan naik ke peringkat lima klasemen dengan 39 poin. La Beneamata hanya terpaut satu angka dari Lazio yang tepat berada di atas mereka.

Susunan Pemain

Palermo: Posavec; Cionek, Gonzalez, Goldaniga; Rispoli, Bruno Henrique, Jajalo, Gazzi, Pezzella; Quaison; Nestorovski

Inter: Handanovic; D'Ambrosio, Murillo, Miranda, Ansaldi; Gagliardini, Brozovic; Candreva, Banega, Perisic; Icardi

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Belum Juga Tayang, Sekuel Fifty Shades of Grey Banjir Kritikan

Posted: 22 Jan 2017 08:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Fifty Shades Darker, sekuel film erotis Fifty Shades of Grey akan segera tayang dalam waktu dekat. Sebuah sumber menyebutkan, film yang dibintangi Jamie Dornan dan Dakota Johnson itu akan diputar bertepatan dengan Hari Valentine 2017.

Belum juga tayang, Fifty Shades Darker banyak mendapatkan kritikan pedas. Salah satunya, mengenai film Fifty Shades Darker yang jalan ceritanya sudah diramalkan membosankan. Padahal, kemunculan film ini mengikuti jejak Fifty Shades of Grey yang menuai sukses.

Mendengar banyaknya komentar negatif, Jamie Dornan sebagai pemeran utama meminta mereka untuk menyaksikan filmnya terlebih dahulu. Setelah film diputar, baru mereka boleh memberikan pendapat.

"Jika ada 100 juta orang. Aku sadar tak semuanya menyukai film ini, Ada beberapa yang secara vokal menolak film ini ditayangkan. Aku tidak menyalahkan mereka," sebut Jamie Dornan, diwartakan FoxNews, Sabtu (21/1/2017).

Selain itu, Jamie Dornan juga membicarakan mengenai karakter yang diperankannya, Christian Grey. Menurut Jamie Dornan, dia juga tak mau berteman dekat dengan Christian Grey.

"Aku rasa, aku juga tidak akan bisa berteman baik dengan Christian Grey jika dia nyata. Aku tidak akan tahan berada di dekatnya," Jamie Dornan menjelaskan.

Christian Grey digambarkan sebagai seorang miliarder yang angkuh. Christian Grey juga menikmati adegan intim dengan berbagai variasi seks. Fifty Shades Darker mempersembahkan adegan seks yang lebih liar dan menarik.

Setelah Fifty Shades Darker, akan ada Fifty Shades Freed yang rencananya ditayangkan 2018 mendatang. Lanjutan Fifty Shades of Grey tersebut mengambil latar di beberapa negara indah di Eropa serta menggambarkan kegiatan bulan madu mereka yang akan terjadi di film ketiga.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Susunan Pemain Chelsea Vs Hull City: Costa Starter

Posted: 22 Jan 2017 07:55 AM PST

Liputan6.com, London - Striker 'bengal' Chelsea Diego Costa kembali mendapat kepercayaan di lini depan oleh manajer Antono Conte. Conte memasukkan namanya dalam starting line-up Chelsea melawan Hull City pada Minggu (22/1/2017) malam.

Dalam pertandingan lanjutan pekan ke-22 Liga Inggris ini, Costa bakal memainkan laga ke-100 bersama The Blues. Eks-pemain Atletico Madrid tersebut sempat dihukum oleh Conte dengan pencoretan namanya dalam daftar pemain yang dibawa ke Leicester pada laga sebelumnya.

Dari sisi tim tamu, Hull City datang ke Stamford Bridge dengan keadaan pincang lantaran badai cedera yang menimpa tujuh pemainnya. Manajer asal Portugal Marco Silva menggunakan formasi 3-5-2 untuk membendung serangan Costa dan kawan-kawan.

Berikut susunan pemain Chelsea vs Hull City.
Chelsea XI: Courtois; Azpilicueta, David Luiz, Cahill (c); Moses, Kante, Matic, Alonso; Pedro, Diego Costa, Hazard.

Cadangan: Begovic, Ake, Zouma, Chalobah, Fabregas, Willian, Batshuayi.

Hull City XI: Jakupovic; Maguire, Dawson, Davies, Elabdellaoui; Mason, Huddlestone, Clucas, Robertson; Evandro, Hernández.

Cadangan: Meyler, Maloney, Diomande, Marshall, Niasse, Tymon, Bowen

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sekedar Umpan Bola, Bidikan Madrid Terkena Kartu Kuning

Posted: 22 Jan 2017 07:50 AM PST

Liputan6.com, Paris - Gelandang incaran Real Madrid Marco Verratti mendapat salah satu kartu kuning paling aneh. Dia dihukum wasit setelah memberi umpan ke kiper Kevin Trapp saat membela Paris Saint-Germain (PSG).

Umpan Verratti pada laga melawan Nantes pada lanjutan Liga Prancis, Sabtu (21/1/2017), itu memang tidak biasanya. Dalam keadaan bebas, Verratti menyundul bola yang sedang bergulir di lapangan. Dengan begitu, Trapp bisa menggunakan tangannya untuk menangkap si kulit bundar.

Namun, wasit Johan Hamel berpandangan lain. Verratti dianggap melakukan tindakan membahayakan dan tidak sportif. Sesuai peraturan, Hamel pun memberi kartu kuning.

Verratti dan kawan-kawan langsung melancarkan protes. Mereka merasa keputusan Hamel terlalu berlebihan. Namun, sang pengadil bersikukuh pada kebijakannya.

Aksi Verratti tidak menghentikan PSG meraih tiga angka. Mereka berjaya 2-0 berkat gol Edinson Cavani.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Insiden Sterling, Webb: City Harusnya Dapat Penalti

Posted: 22 Jan 2017 07:40 AM PST

Liputan6.com, Manchester - Insiden antara Raheem Sterling dan Kyle Walker pada laga Manchester City kontra Tottenham Hotspur, Sabtu 21 Januari 2017, mengundang perhatian Howard Webb. Mantan wasit Liga Inggris itu menilai, City seharusnya mendapat penalti atas apa yang dilakukan oleh Kyle Walker.

Tidak hanya penalti, Webb juga menilai Walker seharusnya diganjar dengan kartu merah. "Anda akan melihat insiden dorongan pada Sterling. Dan bahwa itu seharusnya penalti dan kartu merah," kata Webb, dilansir Talksports.

Webb tidak memungkiri, kejadian tersebut mungkin sulit dilihat sang wasit, Andre Marriner seorang. Posisinya yang lumayan jauh dari kejadian, dinilai Webb sebagai salah satu alasan mengapa Marriner tidak bisa melihat dengan jelas. Namun, keberadaan asisten wasit, kiranya bisa memberi masukan bahwa kejadian itu, bisa berakhir pada pemberian hukuman kepada Spurs.

"Ia (Marriner) mungkin tak menduga ada dorongan dari Kyle Walker. Mungkin ia tak melihatnya dari belakang? Asisten wasit mestinya melihat. Maka ia harus memutuskan, seberapa besar efeknya ke Sterling?" jelas dia.

Sterling sendiri sejatinya sudah dalam posisi yang cukup menguntungkan untuk bisa membobol gawang lawan. Namun, karena ada gangguan dari Walker, maka peluang tersebut menjadi sia-sia. "Posisinya (Marriner) masih jauh untuk membuat persinggungan dengan bola. Tapi ia mesti mengaitkan seberapa besar efek itu kepada pemain," kata dia.

"Itu jelas dorongan yang kuat, yang mempengaruhi kesempatan Sterling untuk mendapatkan tembakan. Dan (jika ada) wasit video, akan ada yang mengatakan 'beri hukuman,' dan City bisa melanju dengan 3- 1," jelas lanjut dia. (Inov Nastora)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

City Tak Diberi Penalti, Guardiola Ogah Salahkan Wasit

Posted: 22 Jan 2017 07:30 AM PST

Liputan6.com, Manchester - Manchester City gagal mengamankan tiga poin saat menjamu Tottenham Hotspur, Sabtu (21/1/2017) malam. Pada laga tersbeut, City hanya mampu bermain imbang 1-1.

Sejumlah kalangan menilai bahwa City sejatinya bisa memetik tiga poin. Insiden yang melibatkan Sterling dan Kyle Walker, disebut oleh sebagian kalangan, bisa berakhir pada hadiah penalti untuk tuan rumah.

Namun sial, wasit tidak menganggap kejadian tersebut sebagai bentuk  pelanggaran yang dilakukan pemain belakang tim tamu.

Kendati ada yang menganggap City dirugikan, namun manajer City, Pep Guardiola, enggan menyalahkan kepemimpinan Andre Marriner.

Meski gagal memetik tiga poin, Pep mengaku tidak terlalu memermasalahkannya."Tidak masalah. Kami memiliki argumen yang sama melawan Chelsea. Tapi kami kalah karena kami kehilangan banyak peluang," kata Pep dilansir Sky Sports.

Mantan manajer Barcelona itu terkesan menganggap bahwa protes yang dilakukan saat pertandingan berlangsung, tidak akan berdampak banyak. Namun demikian, dia berharap keputusan wasit tersebut menjadi poin tersendiri yang akan dibahas oleh organisais wasit di Liga Inggris.

"Aturan di sini adalah aturan. Mungkin suatu hari, Mike Riley (general manager dari profesional Pertandingan Pertandingan Pejabat) akan menjelaskan kepada saya. Ketika ia [Sterling] ditekan, aku tidak mengerti," jelas menajer berkepala plontos itu.

Di luar insident tersebut, Pep menilai City sudah bermain cukup bagus. Namun sayang, sejumlah peluang yang diciptakan pasuaknnya, tidak mampu untuk mengamankan tiga poin di depan pendukung sendiri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ingin Juara MotoGP 2017, Vinales Akui Berharap Keberuntungan

Posted: 22 Jan 2017 07:20 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Pembalap Movistar Yamaha, Maverick Vinales tak menampik berharap kepada keberuntungan saat mengarungi balapan di MotoGP 2017. Maklum, balapan di musim ini bakal sangat kompetitif.

Itu karena banyak tim MotoGP yang ganti pembalap. Contohnya Vinales yang hijrah dari Suzuki ke Yamaha. Atau Suzuki yang boyong dua pembalap anyar yaitu Andrea Iannone dan Alex Rins untuk arungi MotoGP 2017.

"Keberuntungan? Saya berharap begitu. Tapi sejujurnya, raih juara itu sulit karena banyak sekali pembalap yang bagus. Seperti Rossi yang sudah membalap sangat lama dan sangat cepat," kata Vinales kepada wartawan di Jakarta, Sabtu (22/1/2017).

Vinales menegaskan, pembalap wajib pandai memanfaatkan peluang yang ada di balapan  nanti. Jika ditambah keberuntungan, maka peluang juara bisa terbuka.

"Saya harus gunakan kesempatan yang ada. Semoga tidak ada insiden jatuh dan juga cedera. Saya akan keluarkan 100 persen kemampuan saya untuk Yamaha. Saya akan coba untuk juara," ucapnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Waspada, Peredaran Kosmetik Ilegal Marak di Jambi

Posted: 22 Jan 2017 07:12 AM PST

Liputan6.com, Jambi - Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Provinsi Jambi mengimbau warga mewaspadai maraknya peredaran kosmetik ilegal di daerah itu.

Kepala BPOM Provinsi Jambi, Ujang Supriyatna mengatakan, maraknya peredaran kosmetik ilegal terungkap saat digelar razia bersama jajaran Polda Jambi di sejumlah toko kosmetik di Kota Jambi.

"Kami berkoordinasi dengan Polda untuk menekan peredaran kosmetik, obat maupun makanan dan minuman ilegal," ujar Ujang di Jambi, Sabtu, 21 Januari 2017.

Menurut Ujang, razia bersama Polda Jambi digelar pada Jumat, 20 Januari 2017. Ia mengimbau masyarakat lebih teliti dan hati-hati dalam membeli produk kosmetik. Sebab, jika salah dalam membeli justru bisa menimbulkan efek negatif bila produk tersebut digunakan berulang-ulang.

"Efeknya bisa negatif untuk kesehatan," kata dia.

Kini temuan produk ilegal tersebut tengah di dalami jajaran Polda Jambi. Kasubdit I Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Direskrimsus) Polda Jambi, AKBP Guntur Saputro mengatakan, dari hasil razia ke sejumlah pelaku usaha di Jambi ditemukan 357 kemasan kosmetik diduga ilegal.

"Itu baru di sepuluh toko, nanti akan ada (razia) lebih lanjut," kata Guntur.

Guntur mengungkapkan, modus yang dilakukan dalam menjual kosmetik ilegal itu adalah dengan mengganti nomor registrasi yang ada di kemasan kosmetik. Setelah dicek, ternyata nomor registrasi tersebut tidak sesuai alias nomor abal-abal. "Jadi ini ilegal," ucap Guntur.

Lebih lanjut Guntur mengatakan, saat akan membeli produk kosmetik ataupun obat tradisional, nomor registrasi sebenarnya sudah bisa dicek secara online. Yakni melalui sistem aplikasi cek BPOM.

"Jadi tinggal dicek nomor registrasi yang ada di kemasan. Jika tidak sesuai, jadi produk tersebut ilegal," ujar Guntur memungkasi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Debut Mengecewakan Gabriel Jesus Bersama Manchester City

Posted: 22 Jan 2017 07:10 AM PST

Liputan6.com, Manchester - Striker anyar Manchester City Gabriel Jesus mengaku kecewa dengan debutnya bersama The Citizens. Selain City gagal menang, Jesus juga kesal golnya dianulir wasit.

Manchester City bermain imbang 2-2 Tottenham Hotspur di Stadion Etihad pada pekan ke-22 Premier League (21/1/2017). The Citizens yang sempat unggul dua gol harus merelakan poin penuh setelah Tottenham Hotspur mampu bangkit dan menyamakan kedudukan.

Jesus masuk di babak kedua melawan Tottenham. Ia sebenarnya berhasil mencatatkan namanya di papan skor. Namun, gol tersebut dianulir karena pemain asal Brasil itu sudah lebih dulu offside.

"Aku kira itu onside. Tapi aku segera menyadari bahwa fans tidak merayakannya. Itu sebabnya aku menendang bendera pojok, marah dengan diriku sendiri karena selangkah lebih maju," kata Jesus di situs resmi klub.

"Aku tidak mau mengeluh. Kami harus bekerja keras, kami masih memiliki peluang dan ada banyak pertandingan di depan."

Jesus sendiri baru tiba di Manchester City bulan ini. Ia mendapat sambutan dari rekan-rekannya.

"Rasanya bagus. Skuat menakjubkan. Rekan-rekanku dan klub menyambutku dengan sangat baik. Hal ini memainkan bagian penting dalam pekerjaanku. Dengan dukungan semua orang aku beradaptasi dengan cepat untuk kehidupan baruku."

"Aku bisa melihat perbedaan dengan sepak bola Brasil hanya dalam bermain beberapa menit, tapi aku harus beradaptasi secepat mungkin. Aku telah di sini selama tiga pekan dan aku datang ke sini untuk membantu dan juga dibantu," Jesus menambahkan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

2 Bandar di Bekasi-Jagakarsa Jual Tembakau Gorila Lewat Instagram

Posted: 22 Jan 2017 07:02 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Dua bandar tembakau gorila, AA dan MY, terpaksa menginap di balik jeruji besi rutan narkoba Polda Metro Jaya. Keduanya ditangkap jajaran Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, di tempat terpisah pada Sabtu 21 Januari 2017.

Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Komisaris Besar Nico Afinta menuturkan, keduanya kerap menjajakan barang haramnya itu lewat akun media sosial Instagram yang berbeda-beda.

Menurut Nico, akun Instagram @goodnesstore dikelola AA, sedangkan MY mengelola akun @dreamstobaco.

"Metode penjualan tembakau gorila oleh AA dan MY dengan menggunakan akun Instagram. Kemudian ada juga website-nya," kata Nico saat memberikan keterangan persnya di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Minggu (22/1/2017).

Kedua pelaku, kata Nico, tidak saling mengenal. Tetapi mereka kerap kali berbalas pesan di Instagram terkait transaksi tembakau gorila.

"Jadi AA ini ngambil barangnya ke MY. MY ini bandar yang lebih besar lagi. Kemudian barang yang sudah dipesan AA dikirim MY lewat jasa ojek online," Nico memaparkan.

Dua bandar tembakau gorila sebelumnya diciduk jajaran Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya. Keduanya berinisial AA dan MY ditangkap di dua tempat yang berbeda.

Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Kombes Nico Afinta menuturkan, penangkapan terhadap AA dan MY ini berdasarkan pengembangan dari pengedar berinisial TST, yang lebih dulu diamankan pada Rabu 18 Januari 2017 di kawasan Tebet, Jakarta Selatan.

"Bermula dari penangkapan kemarin tersangka inisial TST pada Rabu. Penyidik telah mengembangkan ke atasnya. Dan berhasil menangkap tersangka inisial AA," kata Nico saat memberikan keterangan persnya di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Minggu 22 Januari 2017.

Atas perbuatannya kedua pengedar tembakau gorila itu dijerat dengan Pasal 112 dan 114 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang narkotika. Mereka pun terancam hukuman penjara 20 tahun dan yang terberat hukuman mati.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kenakan Hijab, Tuty Darmawangsa Merasa Tenang

Posted: 22 Jan 2017 07:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Penyanyi dangdut Tuty Darmawangsa kini tampil beda. Kakak kandung Irma Darmawangsa yang biasanya tampil seksi dalam kesehariannya, kini memutuskan untuk mengenakan hijab.

Pelantun "Rong Terong" itu menuturkan bahwa ketenangan hati ia rasakan selama dua bulan belakangan ini setelah mengenakan hijab.

Tuty Darmawangsa memang sudah sejak lama ingin membuka bisnis ini.

"Sekarang masih dalam tahap belajar, rasanya lebih tenang selama pakai hijab," ujar Tuty Darmawangsa ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Dukungan penuh ia dapatkan dari seluruh anggota keluarganya ketika memutuskan untuk berhijab, termasuk dari Irma Darmawangsa. Menurutnya, keputusannya untuk mengenakan hijab tidaklah mudah. Butuh proses yang cukup panjang sampai akhirnya seperti sekarang ini.

Tuty Darmawangsa. (Foto: Sapto Purnomo)

"Alhamdulillah semua mendukung aku untuk berhijab," ujar Tuty Darmawangsa.

Tuty juga tak takut kekurangan rejeki setelah mengenakan hijab. Maklum, sebagai penyanyi dangdut dirinya dituntut tampil seksi dan bergoyang di atas panggung. Ia menyerahkan semua itu kepada Sang Khaliq.

"Rejeki kan Allah SWT yang ngatur, InsyaAllah istiqomah," kata Tuty Darmawangsa.

 Simak juga merdunya lagu Tanah Airku yang dinyanyikan oleh Papinka di AKUSTIK PLUS Liputan6.com:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pegolf Cilik Curi Perhatian di SMBC Singapore Open 2017

Posted: 22 Jan 2017 07:00 AM PST

Liputan6.com, Singapura - Pegolf cilik asal Singapura, Braydon Lee, mencuri perhatian di turnamen SMBC Singapore Open 2017. Meski baru berusia 9 tahun, Brayden menduduki peringkat ketiga kompetisi mini bertajuk Chip In For Arc Challenge.

Turnamen tersebut digelar sebagai ajang pengumpulan dana untuk disumbangkan pada Arc Children's Centre. Setiap peserta menyumbangkan 5 dollar Singapura untuk yayasan tersebut. Ditambah sumbangan panitia, total dana yang diberikan mencapai 10 ribu dollar Singapura.

Para peserta diberi tiga bola untuk dimasukkan ke lubang berbeda. Pemenang ditentukan dengan cara mengukur bola yang terdekat dengan lubang.

Dari 11 peserta, Brayden keluar sebagai juara ketiga usai berhasil menempatkan semua bola di dalam area dua meter dari lubang. "Saya senang bisa memenangkan ini. Kemenangan ini di luar dugaan," ujar Brayden saat ditemui Liputan6.com.

Brayden mengaku bertanding melawan lawan yang lebih tua membuatnya gugup. "Tekanan tentu saja ada, tapi paling tidak saya bisa mengatasinya," ujarnya.

Sebelum tampil di mini turnamen ini, Brayden telah lebih dulu mencuri perhatian saat bermain bersama tiga pemain pro, Adam Scott, Song Young-han, dan Yutaka Ikeda pada Jumat (20/1/2017).

Dalam pertandingan mini tersebut, Braydon diberi keuntungan jarak. Brayden pun berhasil memanfaatkan keadaan dengan menempatkan bola hanya berjarak 20 kaki dari lubang.

"Itu adalah pukulan yang fantastis. Dia adalah salah satu pegolf yang harus diwaspadai di masa depan," kata Dominque Boulet yang menjadi komentator di turnamen tersebut.

Atas keberhasilannya tersebut, Braydon mendapat hadiah sarung tangan bertanda tangan Scott, plus bola dari Yutaka dan Han. "Setidaknya saya sudah punya pengalaman main bersama pegolf pro," kata Brayden.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Madrid Alihkan Fokus ke Celta Vigo

Posted: 22 Jan 2017 06:50 AM PST

Liputan6.com, Madrid - Winger Real Madrid Lucas Vazquez mengaku sangat menang dengan kemenangan timnya atas Malaga. Madrid, kata Vazquez, kini harus mengalahkan fokus ke Celta Vigo yang akan mereka hadapi di Copa del Rey.

Madrid menang 2-1 atas Malaga pada pekan ke-19 La Liga, di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (21/1/2017). Dua gol Los Blancos dicetak Sergio Ramos.

Sebelum laga ini, Madrid sempat mengalami dua kekalahan beruntun. Yang pertama dari Sevilla di La Liga dan dan kedua dari Celta Vigo di leg pertama babak perempat final Copa del Rey.

"Ini merupakan kemenangan besar yang kami butuhkan jelang pertandingan Copa del Rey melawan Celta Vigo. Kami benar-benar senang telah meraih tiga poin," kata Vázquez di situs resmi klub.

Kemenangan ini membuat Madrid semakin kokoh bertengger di puncak klasemen sementara dengan 43 poin.

"Sampai ke tahap ini musim sebagai pimpinan klasemen menunjukkan bahwa kami sedang melakukan pekerjaan yang baik. Sangat penting bahwa kami mempertahankan ini jika kami ingin terus memenangkan pertandingan dan akhirnya memenangkan liga," Vazquez menambahkan.

Menghadapi Celta Vigo, pada leg pertama di Santiago Bernabeu, Madrid tumbang dengan skor 1-2. Oleh karena itu, pada leg kedua nanti, Los Blancos harus kerja keras untuk membalikkan keadaan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Murray Akui Pantas Tersingkir dari Australia Terbuka 2017

Posted: 22 Jan 2017 06:40 AM PST

Liputan6.com, Melbourne - Petenis Skotlandia, Andy Murray, mengakui pantas kalah dari Mischa Zverev di babak keempat Australia Terbuka 2017. Murray memuji petenis asal Jerman itu yang tampil bagus di Melbourne Park, Minggu (22/1/2017).

Zverev mengalahkan Murray melalui pertarungan empat set, 7-5, 5-7, 6-2, dan 6-4. Padahal, Murray berstatus unggulan teratas, sedangkan Zverev menempati peringkat ke-50 dunia.

"Ia layak untuk menang, karena ia bermain bagus saat ia tertinggal, dan juga pada momen-momen penting," kata Murray, seperti dilansir ABC.

Petenis berusia 29 tahun itu juga harus kembali gagal merebut gelar juara Australia Terbuka untuk pertama kalinya. Murray menegaskan, tidak mau larut dalam kekalahan ini dan fokus untuk turnamen berikutnya.

"Saya begitu tertinggal pada beberapa set terakhir sepanjang permainan, (namun) saya menjalani kekalahan-kekalahan berat pada masa lalu dan saya dapat bangkit dari sana," bebernya.

Kekalahan Murray menambah daftar petenis unggulan yang tersingkir di Australia Terbuka 2017. Sebelumnya, Novak Djokovic, yang berstatus juara bertahan Australia Terbuka tersisih di babak kedua setelah dikalahkan petenis peringkat 117 dunia Denis Istomin.  

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Juventus Relakan Pemain Buangan MU Pilih Klub Lain

Posted: 22 Jan 2017 06:30 AM PST

Liputan6.com, Turin - Juventus semakin menunjukkan bahwa mereka memang tidak lagi membutuhkan Patrice Evra. Hal itu terlihat dari sikap para petinggi Bianconeri dan pelatih Massimiliano Allegri.

Dalam setiap sesi wawancara, baik manajemen Juventus maupun Allegri sudah terang-terangan menyatakan bahwa mereka akan membiarkan pemain 35 tahun itu memikirkan masa depannya.

Pada laga melawan Lazio hari Minggu (22/1/2017), Evra kembali tak dimasukkan ke dalam skuat.

"Patrice Evra sedang rileks. Dia sedang dalam perjalanan keluar dan masih mencoba menemukan solusi terbaiknya. Dia tetap latihan dan kita lihat saja nanti apa yang akan terjadi," kata Allegri, dalam sesi konferensi pers jelang laga lawan Lazio.

Kabar terakhir, karena tak lagi dimasukkan ke dalam skuat, Juventus berencana memanfaatkan Evra untuk mendapatkan pemain yang mereka inginkan. Nyonya Tua berniat menukar mantan bek Manchester United itu dengan gelandang Olimpyque Lyon Corentin Tolisso atau bek kiri Schalke 04, Sead Kolasinac.

Taktik Juventus ini agaknya akan berhasil. Menurut laporan L'Equipe, Olympique Lyon dikabarkan juga tertarik pada Evra dan ini menjadi kesempatan bagus bagi Juventus

Di saat yang sama, La Gazzetta dello Sport melaporkan bahwa Schalke 04 juga bersedia menukar Kolasinac dengan Evra. Schalke justru malah merasa diuntungkan karena bek asal Bosnia itu akan habis masa kontrak di akhir musim nanti.

Sejak tak lagi dipakai Juventus, Evra sendiri sebenarnya diminati oleh Valencia dan Crystal Palace. Namun, ia masih ragu untuk pindah ke dua klub tersebut.

Menurut sang agen, nasib Evra di Juventus akan ditentukan dalam empat hari ke depan. Namun diyakini, ia akan tetap berada di Turin hingga akhir musim ini sebelum memutuskan ke mana ia akan melangkah. Dan di saat itu, ia akan berstatus bebas transfer karena kontraknya bersama Juventus telah berakhir. (Abul Muamar)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Rayu Griezmann, MU Tawarkan Kostum Nomor Punggung 7

Posted: 22 Jan 2017 06:20 AM PST

Liputan6.com, Manchester - Ketertarikan Manchester United (MU) kepada penyerang Atletico Madrid, Antoine Griezmann, begitu besar. Berbagai cara bakal dilakukan MU untuk mendaratkan peraih Sepatu Emas Piala Eropa 2016 tersebut.

MU berniat menjadikan Griezmann sebagai penerus Zlatan Ibrahimovic yang tak lagi muda. Meski masih tajam, cepat atau lambat MU akan segera berpisah dengan Ibrahimovic, 35. Karenanya, kehadiran Griezmann sangat dibutuhkan untuk menggantikan peran penyerang asal Swedia itu.

Saking ngebetnya, tawaran besar sudah disiapkan manajemen MU agar Atletico mau melepas Griezmann. Tak hanya itu, menurut laporan yang dilansir Manchester Evening News, MU juga bakal memberikan nomor keramat untuk penyerang berusia 25 tahun tersebut.

Seperti diketahui, nomor keramat di MU adalah angka 7. Nomor ini pernah dipakai para legenda seperti George Best, Bryan Robson, David Beckham, Eric Cantona, dan Cristiano Ronaldo.

Kebetulan, Griezmann juga mengenakan nomor 7 di Timnas Prancis dan Atletico. Dia juga penggemar berat Beckham. Tentu, akan menjadi sebuah kehormatan bagi Griezmann jika bisa mengenakan kostum sama seperti idolanya tersebut.

Saat ini tak ada yang mengenakan nomor punggung 7 MU menyusul penjualan Memphis Depay ke Olympique Lyon. MU pun bakal mencoba untuk menawarkan hal tersebut lewat koneksi Paul Pogba, rekan senegara Griezmann di Prancis.

Jika transfer ke MU terealisasi, besar kemungkinan Griezmann bakal bersandingan dengan Pogba dalam daftar pemain termahal di dunia. Pasalnya, Atletico baru mau melepas talenta terbaiknya itu jika ada tawaran 100 juta pounds atau sekitar Rp 1,6 triliun.

Striker Atletico Madrid asal Prancis, Antoine Griezmann. (AFP/Michael Buholzer)
Griezmann sendiri sudah mencuri perhatian sejak ia masih di Real Sociedad. Ketajamannya mulai terlihat sejak musim 2013-2014. Dari 50 laga, ia membukukan 20 gol. Musim panas 2014, ia direkrut Atletico dengan biaya 25 juta pounds.

Ketajamannya kian menjadi-jadi setelah berseragam Atletico. Tercatat, ia sudah mengoleksi 70 gol dan 20 assist dari 133 laga. Kontribusinya membawa Atletico memenangkan Piala Super Spanyol 2014 dan menjadi finalis Liga Champions 2015-2016.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jasad Pemancing Korban Perahu Terbalik Meringkuk di Dasar Waduk

Posted: 22 Jan 2017 06:11 AM PST

Liputan6.com, Brebes - Bambang (30) pemancing korban perahu terbalik di Waduk Malahayu, Brebes, Jawa Tengah, ditemukan dalam kondisi tanpa nyawa, Minggu pagi tadi sekitar pukul 09.54 WIB.

Pertama kali ditemukan, jenazah pemancing tersebut terlihat berada di dasar Waduk Malahayu yang memiliki kedalaman hingga 10 meter lebih. Posisi jasad Bambang melingkar seperti merasakan kedinginan dengan kedua tangan memeluk kedua kakinya.

"Tadi pertama kali yang melihat jasad korban itu warga. Kemudian dilaporkan ke Tim SAR untuk dilakukan evakuasi dengan penyelaman ke dasar Waduk Malahayu," ucap Lastro (25) seorang warga setempat yang ikut dalam pencarian korban, Minggu (22/1/2017).

Korban meninggal dunia merupakan warga Malahayu, Banjarharjo, Brebes. Saat ditemukan masih mengenakan pakaian lengkap baju hitam dan celana pendek berwarna cokelat. "Setelah berhasil dievakuasi oleh regu penyelam tim SAR, jasad korban kemudian langsung dilarikan ke Puskesmas Banjarharjo," dia menambahkan.

Sementara itu, Koordinator SAR Brebes Adhe Dani membenarkan korban hilang tenggelam sejak kemarin sore, sudah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

Ia menambahkan, lokasi ditemukannya korban berjarak sekitar dua kilometer dari dermaga dan 10 meter dari lokasi titik perahu yang ditumpanginya bersama empat rekannya terbalik dan tenggelam.

"Tidak jauh dari lokasi kejadian jasad korban ditemukan di dasar waduk. Tim SAR langsung melakukan evakuasi dengan cara menyelam. Sekitar pukul 11.00 WIB, jasad sudah berhasil dievakuasi. Saat ini jasad sudah berada di rumah duka untuk segera dimakamkan Minggu sore ini," kata Adhe.

Adapun pencarian korban tenggelam di Waduk Malahayu ini melibatkan Tim SAR Brebes, Basarnas Cilacap, Polsek Banjarharjo, dan Polres Brebes dengan dibantu sejumlah warga. Pencarian dilakukan dengan menggunakan sejumlah perahu yang menyisir waduk di sekitar lokasi perahu terbalik.

Tim SAR gabungan dan warga menyisir Waduk Malahayu, Brebes, Jateng, mencari pemancing korban perahu terbalik. (Foto: Istimewa/Fajar Eko Nugroho)

Sedangkan empat korban selamat, dua korban di antaranya masih dalam perawatan medis di RS Dhera Asyifa Brebes. "Kedua korban selamat masih dirawat intensif di RS Dhera Asyifa karena masih lemas dan muntah-muntah karena terlalu kebanyakan minum air saat tenggelam dan berusaha menyelamatkan diri," Adhe menjelaskan.

Berdasarkan informasi yang diperoleh Liputan6.com di lapangan, korban meninggal dunia yang tenggelam di Waduk Malahayu diduga kuat tidak dapat berenang. Sebab, saat kejadian keempat korban selamat lainnya sebenarnya sudah berusaha menolong korban.

Tim SAR gabungan mengevakuasi jenazah pemancing korban perahu terbalik di Waduk Malahayu, Brebes, Jateng. (Foto: Istimewa/Fajar Eko Nugroho)

Namun apa daya, korban saat itu panik dan tidak mampu berenang. Hal itulah yang menyebabkan korban tenggelam hingga berada di dasar Waduk Malahayu.

Adapun kejadian orang tenggelam di Waduk Malahayu di awal tahun ini merupakan kejadian pertama sejak empat tahun terakhir atau tepatnya tahun 2014. Terakhir kali kejadian orang tenggelam hingga menyebabkan kehilangan nyawa saat itu seorang warga yang nekat bunuh diri dengan menceburkan dirinya ke dalam Waduk Malahayu, Brebes.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Navas: Madrid Sudah Lupakan 2 Kekalahan Beruntun

Posted: 22 Jan 2017 06:10 AM PST

Liputan6.com, Madrid - Kiper Real Madrid Keylor Navas mengaku bahagia dengan kemenangan Los Blancos atas Malaga. Navas menegaskan, Madrid juga sudah melupakan dua kekalahan beruntun yang mereka alami.

Madrid menang 2-1 atas Malaga pada pekan ke-19 La Liga, di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (21/1/2017). Dua gol Los Blancos dicetak Sergio Ramos.

Sebelum laga ini, Madrid sempat mengalami dua kekalahan beruntun. Yang pertama dari Sevilla di La Liga dan kedua dari Celta Vigo di leg pertama babak perempat final Copa del Rey.

"Hari ini kami sudah berhasil dan kami senang. Tujuan kami adalah untuk menjadi juara dan kami harus memenangkan setiap pertandingan. Kami ingin memenangkan pertandingan dengan bermain sepak bola yang baik, tapi itu tidak selalu mungkin."

"Kami melakukannya selangkah demi selangkah dan kami telah sekarang menempatkan kekalahan di belakang kami. Aku yakin ke depannya kami akan lebih baik."

Kemenangan ini membuat Madrid semakin kokoh bertengger di puncak klasemen sementara dengan 43 poin.

"Kami santai dan akan terus berjuang seperti yang telah kami lakukan sampai sekarang. Kami akan pergi keluar untuk memenangkan setiap pertandingan dan bekerja keras," Navas mengakhiri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Agus Yudhoyono Minta Relawan Solid Jelang Pencoblosan

Posted: 22 Jan 2017 06:09 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Calon gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) meminta relawan makin solid jelang hari pencoblosan yang digelar pada 15 Februari 2017. Relawan diharapkan tidak lengah untuk terus berjuang agar elektabilitas Agus-Sylvi semakin naik.

"Ini bukan perjuangan Agus-Sylvi semata, ini adalah perjuangan kita semua," ujar Agus dalam Apel Siaga "Jaga Agus-Sylvi" di lapangan bekas Golf Driving Range Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Sabtu (21/1).

Untuk itu, kata Agus, relawan diminta tidak tidak lengah dan cepat puas atas hasil yang diperoleh saat ini. Terlebih tanggal 15 Februari tinggal menghitung hari.

"Ini perjuangan membela rakyat Jakarta. Ini kekuatan kita, kekuatan perubahan. Sudah saatnya Jakarta dipimpin oleh orang yang mencintai rakyatnya," ujar Agus.

Agus berharap relawan yang tersebar di seluruh Jakarta terus berjuang hingga Pilkada DKI selesai. "Perjuangan berhasil jika kita sudah memenangkan Pilgub DKI," tuturnya lantang.

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cerita Nycta Gina Gagal Nonton Bioskop Gara-Gara Duri Ikan

Posted: 22 Jan 2017 06:04 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Menghabiskan waktu bersama keluarga di akhir pekan seperti sudah menjadi keharusan bagi Nycta Gina. Apa pun dilakukan Gina dan sang suami, Rizky Kinos agar memiliki quality time bersama.

 Rizky Kinos dan Nycta Gina bersama anak mereka, Uta.

Kali ini, Nycta Gina dan Rizky Kinos pun memilih untuk menonton film La La Land di bioskop. Sayangnya, rencana itu urung dilakukan hanya karena sebuah duri ikan. Kok bisa?

Sabtu (21/1/2017) Nycta Gina mengunggah sebuah video singkat dirinya dan sang suami tengah berada di rumah sakit ke Instagram Story-nya. Rupanya, Rizky Kinos baru saja mengalami hal kurang mengenakkan gara-gara sebuah duri ikan menancap di tenggorokannya.

"Hey kenapa kok enggak jadi nonton La La Land? Cuma gara-gara serabut gitu doang ya tulang ikan?" katanya kepada sang suami.

 Rizky Kinos menunjukkan duri ikan yang sempat tertancap di tenggorokannya.

Meski kecil, duri yang tajam itu membuat tenggorokan Rizky Kinos tidak nyaman lantaran sakit saat menelan. "Masuk ke tenggorokan, sakit kalau lagi nelen," ujar mantan VJ MTV tersebut sambil memperlihatkan sebuah duri ikan ke arah kamera.

Sementara sang istri tidak hentinya ngedumel karena batal menonton film. "Tahu gitu nonton dulu baru ke rumah sakit, cuma sekecil itu doang," ujar Nycta Gina.

 Rizky Kinos dan Nycta Gina bersama anak mereka, Uta.

Begitu keluar dari rumah sakit, pemeran Jeng Kellin itu pun masih terus ngomel sambil ke arah sang suami. "Pake ketulangan segala sih, makanya kalau makan Bismillah dulu, Allahumma bariklana," tutur Nycta Gina.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polisi Tangkap 2 Bandar Tembakau Gorila di Bekasi dan Jagakarsa

Posted: 22 Jan 2017 06:03 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya menangkap dua bandar tembakau gorila berinisial AA dan MY. Mereka ditangkap di dua tempat yang berbeda.

Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Kombes Nico Afinta menuturkan, penangkapan terhadap AA dan MY ini berdasarkan pengembangan dari tersangka berinisial TST yang lebih dulu diamankan pada Rabu 18 Januari 2017 lalu di kawasan Tebet, Jakarta Selatan.

"Bermula dari penangkapan kemarin tersangka inisial TST pada Rabu. Penyidik telah mengembangkan ke atasnya. Dan berhasil menangkap tersangka inisial AA," kata Nico di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Minggu (22/1/2017).

AA, kata Nico, ditangkap pada Sabtu 21 Januari 2017 sekitar pukul 02.00 WIB di Jalan Aselin, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Dari tangan AA, polisi mengamankan barang bukti tembakau gorila sebanyak 200 gram dan beberapa paket tembakau yang sudah dikemas.

"Kemudian dari tersangka AA, penyidik melakukan pendalaman, dan mencari tahu siapa di atasnya," ucap Nico.

Tak berselang lama, polisi kemudian menangkap pelaku lainnya yang juga bandar. Dia adalah MY. Dari tangan MY, yang ditangkap di Kampung Utan Ceger, Bekasi, Jawa Barat pada Sabtu 21 Januari 2017, polisi mendapati tembakau gorila sebanyak 10 kilogram.

"Kurang lebih hampir 15 jam kemudian MY kami tangkap," tambah Nico.

Atas perbuatannya kedua pelaku dijerat dengan pasal 112 dan 114 Undang-undang nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika. Mereka pun terancam hukuman penjara 20 tahun dan yang terberat hukuman mati.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Proyek Infrastruktur Paling Mahal di Dunia

Posted: 22 Jan 2017 06:02 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Demi bisa mencukupi kebutuhan penduduk dunia, pemerintah tiap negara selalu menggelontorkan uang dalam jumlah besar untuk pembangunan infrastruktur.

Mulai dari jalan, pembangkit listrik, hingga bandara pun dibangun agar mobilisasi dan kebutuhan penduduk bisa lebih mudah dipenuhi.

Beberapa proyek infrastruktur ini memakan biaya yang tidak sedikit. Tak heran, apabila proyek ini pun didapuk sebagai pembangunan infrastruktur paling mahal di dunia.

Berikut ulasannya seperti dilansir dari Telegraph.co.uk, Minggu (22/1/2017)

5. Pembangkit Listrik Tenaga Air Itaipu
Lokasi: Sungai Parana, Brazil
Biaya: US$ 17,5 miliar

Sepanjang tahun 2008, pembangkit listrik tenaga air ini bisa menghasilkan tenaga 94,68 miliar kWh. Tenaga sebesar itu cukup untuk memasok tenaga listrik untuk seluruh penduduk dunia selama dua hari berturut-turut.

4. Hong Kong International Airport
Lokasi: Pulau Chek Lap Kok, Hong Kong
Biaya: US$ 20 miliar

Hong Kong International Airport

Hong Kong International Airport didapuk sebagai salah satu bandara paling sibuk di dunia. Di tahun 2015, tercatat bandara ini mampu menampung sebanyak 68,5 juta penumpang.

3. Pembangkit Listrik Tenaga Air Three Gorges
Lokasi: Sungai Yangtze, China
Biaya: US$ 37 miliar

PLTA raksasa ini menyuplai 10 persen dari total energi yang dibutuhkan oleh China. Terdapat 34 turbin yang menggerakkan PLTA ini dan memiliki kapasitas hingga 22.500 MW.

2. Ferrari World Theme Park
Lokasi: Pulau Yas, Uni Emirat Arab
Biaya: US$ 40 miliar

Taman bermain ini memiliki luas hingga 86 ribu meter persegi. Disini juga terdapat rollercoaster tercepat yang dapat melaju 240 km/jam selama lima detik.

1. Stasiun Luar Angkasa Internasional (International Space Station)
Lokasi: Luar angkasa
Biaya: US$ 100 miliar

Untuk mengoperasikan stasiun luar angkasa ini, biasanya kru harus tinggal disana selama 4 hingga 6 bulan. Stasiun luar angkasa ini memiliki luas sebesar lapangan sepak bola sehingga bisa terlihat dengan mata telanjang dari bumi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sane Sesalkan Hasil Imbang Manchester City vs Tottenham

Posted: 22 Jan 2017 06:00 AM PST

Liputan6.com, Manchester - Winger Manchester City Leroy Sane menilai hasil imbang timnya melawan Tottenham Hotspur tidak adil. Menurut Sane, The Citizens tampil cukup bagus di laga tersebut.

"Kami layak memenangkan pertandingan dan rasanya kejam bahwa kami gagal mencapai itu," kata Sane di situs resmi klub.

Manchester City bermain imbang 2-2 Tottenham Hotspur di Stadion Etihad pada pekan ke-22 Premier League (21/1/2017). The Citizens yang sempat unggul dua gol harus merelakan poin penuh setelah Tottenham Hotspur mampu bangkit dan menyamakan kedudukan.

"Tentu saja kami benar-benar kecewa, kami mengontrol permainan, bermain baik di babak pertama dan sepanjang pertandingan. Jadi, pada akhirnya adalah kekecewaan mendapat hasil seri saat laga usai," Sane menambahkan.

Hasil imbang ini menempatkan Manchester City di peringkat kelima klasemen dengan perolehan 43 poin dari 22 pertandingan. Mereka berjarak sembilan poin dari Chelsea yang berada di puncak.

Pada laga berikutnya, Manchester City akan tandang ke Crystal Palace di Piala FA. Kemenangan jadi harga mati bagi Sane dan kawan-kawan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3 Hari Ini: Gaun Kembar Ivanka Trump-Hillary di Pelantikan

Posted: 22 Jan 2017 06:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Selain first lady Melania Trump, salah seorang yang menyita perhatian dalam pelantikan presiden AS terpilih adalah putri Donald Trump, Ivanka Trump. Tampil seperti princess, ia pun mengingatkan pada gaun Hillary Clinton yang dipakai saat pelantikan sang suami pada tahun 1997. 

Selain artikel tentang gaun keluarga Trump, baca juga tentang bagaimana cara mengatur waktu sama seperti uang yang berharga. Bisa dipraktikkan mulai awal pekan ini.

Terakhir mengulik hobi baru Presiden Jokowi yaitu memanah yang mempunyai banyak manfaat. Semuanya terangkum dalam top 3 lifestyle, Minggu (22/1/2017);

1. Miripnya Gaun Putri Donald Trump dan Hillary di Pelantikan 1997

Gaun ala princess yang glamor Ivanka Trump saat mengingatkan kami pada busana pilihan calon presiden pesaing ayahnya Hillary Clinton saat menghadiri inagurasi sang suami Bill Clinton pada tahun 1997. Kala itu Hillary tampil dengan gaun berwarna nude dengan kerah tinggi. Lihat kemiripannya di sini.

2. Inilah Cara Produktif Mengatur Waktu Seperti Uang yang Berharga

Banyak orang mengeluh kehabisan waktu untuk bekerja dan tidak produktif, mulai dari siang hingga malam hari. Sehingga mereka tidak bisa melakukan apapun yang mereka sukai yang berdampak pada masa depan Anda dan produktivitas sehari-hari. Untuk itu, penting bagi setiap orang untuk mampu mengatur waktu, layaknya uang yang berharga. Baca selengkapnya di sini.

3. Selain Relaksasi, Ini Manfaat Panahan yang Jadi Hobi Baru Jokowi

Presiden Jokowi ternyata sedang menggemari panahan, olahraga yang menyatukan fisik dan konsentrasi pikiran dalam satu sasaran. Jokowi tampak menghadiri Kejuaraan Panahan Bogor Terbuka 2017 (Bogor Open Archeri Championship) sebagai peserta pertandingan Ronde Nasional 20 meter Umum pada Minggu, (22/1/2017). Ternyata panahan memiliki 6 manfaat, apa saja? Cek di sini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pesan Indah Ronaldo untuk Bocah Yatim Piatu Korban ISIS

Posted: 22 Jan 2017 05:50 AM PST

Liputan6.com, London - Di luar lapangan, bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, dikenal memiliki sifat dermawan. Ronaldo juga kerap menunjukkan simpatinya terhadap korban bencana atau perang.

Teranyar, Ronaldo mencoba membantu bocah empat tahun asal Suriah yang yatim piatu. Bocah bernama Haidar Mustafa itu dibantu Ronaldo pindah ke Inggris, tepatnya di Kota London.

Seperti dilansir The Sun, kedua orang tua Haidar Mustafa meninggal dunia akibat serangan bom di Beirut pada Desember 2015. Serangan teroris itu diklaim dilakukan ISIS.  

Ronaldo mengajak Haidar pindah ke London, dan tinggal di ibu kota Inggris tersebut. Haidar juga mengajak pamannya, Mohammad dan istrinya ke Inggris.

Kepindahan itu mendapat dukungan sepenuhnya dari Ronaldo. Kapten Timnas Portugal tersebut mengirimkan pesan kepada Haidar terkait kepindahan ke London.

Haidar sendiri diketahui merupakan penggemar Ronaldo dan Real Madrid. Ronaldo siap membantu kepindahan Haidar dan pamannya untuk tinggal di London.

"Saya senang mendengar kamu dalam keadaan baik dan berharap Anda semua yang terbaik untuk masa depan kamu, di mana pun kamu mungkin tinggal. Ikuti impian kamu dan bekerja keras untuk mewujudkannya," isi pesan Ronaldo kepada Haidar.

Sebelumnya, Ronaldo dan Haidar telah bertemu pada 2015. Kala itu, keduanya bertemu di markas Madrid, Stadion Santiago Bernabeu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Soal Ini, Gisella Anastasia Terpaksa Tega Lihat Gempita Nangis

Posted: 22 Jan 2017 05:41 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Gempita Nora Marten masih menjadi anak semata wayang dari pasangan selebritas Gading Marten dan Gisella Anastasia. Tak heran jika hanya dia lah yang menjadi pusat perhatian sang orangtua.

Namun, bukan berarti pasangan muda itu lantas memanjakan sang anak secara terus menerus. Buktinya, Gempita sudah mulai disekolahkan tanpa pendamping, meski ia baru genap berumur dua tahun pada 16 Januari 2016 lalu.

Putri Gading Marten dan Gisella Anastasia alias Gisel, Gempita Nora Marten. (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Hal itu tentu bukan perkara mudah. Sebab, tangisan Gempita sontak pecah ketika dirinya harus terpisah dari kedua orangtua dan pendampingnya selama beberapa jam di kelas. Sebagai ibu, Gisella Anastasia pun terpaksa tega membiarkan hal itu terjadi.

"Ditega-tegain (lihat Gempita menangis), kalau enggak sekarang, kapan lagi. Kan demi kemandirian dia juga. Ini kan baru dua tahun, tapi zaman sekarang beda standarnya, jadi gimana, harus nurut," ujar Gisella Anastasia saat ditemui di Mall Of Indonesia, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jumat (20/1/2017).

Gisella Anastasia bersama putri kesayangannya, Gempita Noura Marten (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Demi kebaikan sang anak, istri Gading Marten itu tentu akan melakukan apa saja, termasuk memaksa dirinya melepaskan sang anak untuk belajar mandiri. Tak apa, ungkapnya, toh tidak setiap hari Gempita Nora Marten bersekolah tanpa pendamping.

Kemandirian seorang anak memang akan terbentuk seiring dengan berjalannya waktu. Namun bagi Gisella Anastasia, membiasakan sang anak sedari dini akan amat lebih baik. "Dia sudah masuk ke kelas yang baru, jadi mudah-mudahan secepatnya bisa berani," ucap Gisella Anastasia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kejutan, Pegolf Thailand Menangkan SMBC Singapore Open 2017

Posted: 22 Jan 2017 05:40 AM PST

Liputan6.com, Singapura - Kejutan terjadi di SMBC Singapore Open 2017. Pegolf Thailand, Prayad Marksaeng keluar sebagai juara setelah tampil apik di ronde terakhir, Minggu (22/1/2017).

Padahal, Prayad tak pernah memimpin di tiga ronde sebelumnya. Prayad keluar sebagai juara setelah mengemas total 275 pukulan dan mencetak skor -9 di bawah par.

Di ronde pertama, Jumat 20 Januari 2017, Prayad bahkan bermain di bawah performa. Ia memukul bola di atas par (bogeys) sebanyak tiga kali masing-masing di hole ke-1, 13, dan 15.

Pada ronde kedua, permainan Prayad membaik. Ia mencetak empat birdies, namun hal itu masih belum cukup lantaran ia membuat double bogey di hole ke-13.

Titik balik penampilan Prayad di SMBC Singapore Open 2017 terjadi di ronde ketiga, Sabtu (21/1/2017) kemarin. Meski membuat tiga bogeys, Prayad sukses menutup hal tersebut dengan membuat tujuh birdies.

Jumlah total pukulan Prayad di semua hole pun lebih baik yaitu 68. Di dua ronde sebelumnya, Prayad memukul bola 71 dan 69.

Ronde ke-4 menjadi puncak penmpilan Prayad. Ia hanya sekali membuat kesalahan dengan mencetak bogeys di hole ke-11. Namun Prayad berhasil mengoleksi lima birdies, masing-masing di hole ke-2, 4, 9, 13, dan 18.



Keberhasilan Prayad ini di luar dugaan lantaran ia bermain melawan nama-nama yang diunggulkan seperti Adam Scott dan Song Younghan. Scott merupakan pemegang rekor juara Singapore Open, sedangkan Song merupakan juara tahun lalu.

Scott sempat tampil apik di ronde kedua dengan mengemas total skor -7 di bawah par. Bahkan di ronde keiga, ia memuncaki klasemen dengan total skor -9.

Namun Scott gagal mengulangi penampilannya itu di ronde terakhir. Scott banyak membuat kesalahan antara lain dengan membuat double bogey di hole ke-16 dan dua bogeys di hole ke-1 dan hole ke-7.

Penampilan Song Younghan malah lebih buruk. Pegolf asal Korea Selatan ini, sama sekali tak masuk tiga besar klasemen sepanjang turnamen berlangsung.

Atas keberhasilannya ini, Prayad berhak atas trofi juara serta uang senilai 180 ribu dolar Amerika Serikat atau Rp 2,4 miliar. Keberhasilan Prayad diikuti oleh rekan senegaranya, Phachara Khongwatmai yang finis di posisi kedua.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

‎Harga Pertamax Naik, Pemerintah Antisipasi Peralihan ke Premium

Posted: 22 Jan 2017 05:36 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Harga bahan bakar minyak (BBM) non subsidi, seperti Pertamax, Pertalite dan Pertammina Dex kompak naik di pertengahan Desember 2016. Kondisi tersebut akan memicu warga berbondong-bondong membeli Premium karena harga yang lebih murah.

Direktur Jenderal (Dirjen) Minyak dan Gas Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Wiratmaja Puja mengungkapkan, pasti akan ada peralihan konsumsi dari BBM non subsidi, seperti Pertalite dan Pertamax ke Premium.

"Kalau BBM umum deltanya terlalu jauh dengan BBM penugasan, maka akan ada shifting sebagian. Penjualan Premium akan meningkat, dan kita sudah mengantisipasinya," kata dia saat ditemui di Gedung Dewan Pers, Jakarta, Minggu (22/1/2017).

Pemerintah, diakui Wiratmaja bersama Pertamina sudah mengantisipasinya ‎dengan ketersediaan stok Premium yang cukup di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) tertentu.

"Kita sediakan Premium. ‎Tapi kayak di SPBU Pondok Indah, kan lingkungan masyarakatnya ada (penghasilan tinggi) masuk akal kalau tidak ada Premium. Kalau di SPBU pinggiran di mana banyak masyarakat tidak mampu ya harus ada Premium, sedangkan Solar semua SPBU harus ada," jelasnya.

Untuk menentukan mana SPBU di lingkungan masyarakat kaya dan tidak, dia bilang, Pertamina akan melaporkannya kepada pemerintah. "Tentu Pertamina lapor ke pemerintah," ujar Wiratmaja tanpa menyebut potensi kenaikan penjualan Premium akibat mahalnya harga BBM non subsidi.

Sebelumnya pada 16 Desember 2016, PT Pertamina (Persero) menaikkan harga BBM jenis Pertamax 92, Pertalite dan Dex Lite. Salah satu faktor kenaikan adalah melemahnya kurs rupiah terhadap dolar Amerika Serikat.

Berdasarkan data yang diperoleh Liputan6.com, di Jakarta, Jumat (16/12/2016), harga Pertalite naik dari 6.900 per liter menjadi Rp 7.050 per liter, harga Pertamax 92 naik dari Rp 7.600 per liter menjadi Rp 7.750 per liter dan Dex Lite naik dari Rp 6.750 per liter menjadi Rp 6.900 per liter.

Vice President Retail Fuel Marketing Pertamina Afandi ‎mengakui, memang ada kenaikan harga sebesar Rp 150 per liter untuk tiga jenis BBM non subsidi tersebut. "Iya, Pertamax, Pertalite dan Dex Lite naik Rp 150," kata Afandi, saat berbincang dengan Liputan6.com.

Afandi mengungkapkan, penyebab harga BBM naik adalah kenaikan Harga Index Pasar (HIP) mencapai 8 persen, dan melemahnya kurs rupiah terhadap dolar. "Dua minggu lalu, total HIP dan kurs naik 7 sampai 8 persen," ucap Afandi.

Menurut Afandi, perubahan harga Pertamax 92, Pertalite dan Dex Lite sebesar Rp 150 per liter berlaku untuk seluruh wilayah. Evaluasi harga BBM non subsidi memang dilakukan per dua minggu. "Kan biasa setiap dua minggu dievaluasi. Kenaikan Rp 150 untuk semua wilayah," tutup Afandi. (Fik/Gdn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lenovo Resmi Boyong Legion ke Indonesia

Posted: 22 Jan 2017 05:30 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Melihat trend gaming di Indonesia semakin berkembang semakin cepat, Lenovo akhirnya secara resmi memboyong sub brand baru mereka, Legion.

Diumumkan pertama kali di Consumer Electronic Show (CES) 2017, Legion akan menjadi sub brand pertama Lenovo yang kedepannya akan diisi dan fokus dengan rangkaian PC dan notebook gaming.

Dengan memperkenalkan Legion ini, Lenovo akan head-to-head dengan pemain lama di lini PC dan notebook gaming seperti MSI, Acer, dan Asus.

"Sebagai pemain baru, kita (Lenovo) cukup percaya diri untuk bersaing dengan kompetitor. Lewat pengembangan yang intensif dan mengerti produk yang diinginkan oleh gamer, kami bangga perkenalkan rangkaian produk Legion," ungkap Sung Khuin Consumer Lead saat ditemudi di Jakarta, Sabtu (21/1/2017).

Di Indonesia, Lenovo akan memboyong dua notebook gaming Legion yang sudah diperkenalkan terlebih dahulu di CES 2017, yaitu Legion Y520 dan Legion Y720, serta all-in-one PC IdeaCenter AIO Y910 dan layar monitor lengkung Y27G.

Dari segi spesifikasi, Y720 akan tampil sebagai notebook gaming dengan kartu grafis Nvidia GeForce GTX 1060--dukung virtual reality (VR)--daN prosesor Intel Core i7 generasi terkini.

Seri lainnya datang adalah Y520, seri ini akan menampilkan speaker 2x2W Harman dengan Dolby Audio Premium, opsi keyboard, dan kartu grafis Nvidia GeForce GTX 1050 Ti.

Sadar masih tahap awal dalam pengembangan, Lenovo ingin terlebih dahulu mengadakan berbagai aktivitas online ataupun offline untuk mengembangkan komunitas gamer barunya ini.

Menariknya, tidak seperti kompetitor lain yang memilih brand ambasador secara khusus untuk mempromosikan produk gaming mereka, Lenovo lebih memilih kerja sama dengan pemenang Lenovo Gaming League tahun pertama.

Lenovo Legion resmi hadir di Indonesia. (Liputan6.com/ Yuslianson)

Lenovo beralasan karena menghargai suara 'organik' mereka akan lebih jujur dan konsumen mendapatkan informasi yang lebih kredibel, ketimbang memaksa seseorang untuk mempromosikan produk tetapi di belakang malah menggunakan produk lainnya.

Sebagai komitmen mereka kepada gamer di Indonesia, Lenovo berencana untuk membuat sebuah toko khusus yang akan memamerkan rangkaian produk gaming mereka di pasaran.

"Beberapa dealer sudah memberikan saran agar kami membuka toko khusus, mungkin baru di kuartal berikutnya baru buka toko khusus di IT mal," pungkas SK.

(Ysl/Cas)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Berburu Helm Italia, Berapa Harganya?

Posted: 22 Jan 2017 05:27 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pasar otomotif tak hanya dijejali ‎merek mobil maupun sepeda motor. Sebab industri pendukung  seperti aksesori dan perlengkapan juga sama. Kali ini, helm merek asal Italia, Nolan, melebarkan kuku bisnisnya di Tanah Air melalui PT Prakarsa Abadi Sentosa, selaku distributor resmi.

Menurut Avant Tjen, General Manager PT Prakarsa Abadi Sentosa, meski Nolan hadir telah lama di Indonesia, ternyata kehadirannya belumlah 100 persen resmi. Dan sekarang, Nolan telah memiliki label Standar Nasional Indonesia (SNI).


‎"Produk kami juga telah melewati standar keamanan ECE (Eropa) dan sertifikasi SNI di Indonesia untuk kedua kalinya pada Juli lalu‎," ujar Avant saat ditemui wartawan di Sumber Berkat Building, Sabtu, (21/1/2017).‎

‎Avant sendiri mengaku, bahwa semua produk Nolan diproduksi dari Italia.‎ Tak terkecuali produk yang diedarkan di Indonesia. Namun soal harga, tentunya dapat bersaing dengan brand-brand lainnya, tanpa mengurangi unsur kualitas dan keamanan.

Avant menyatakan, salah satu bahan yang digunakan dalam produknya yaitu material Iexan, yang merupakan bahan helm standar para astronot NASA yang diracik dengan polycabonate.‎

"Selain brand Nolan Grup (helm Nolan, X-Lite dan Grex), kami juga menjadi distributor resmi dari brand asal Spanyol, Shad (perangkat box motor)," kata dia.‎

Harga helm Nolan sendiri disebutkan mulai Rp 2-5 juta, sedangkan untuk X-Lite Rp 2-7 juta, dan Grex Rp 1,5-2,5 juta. Semua helm yang dipasarkan ini ditargetkan mampu terjual hingga 5.000 unit.

‎Adapun untuk jaringan resmi penjualan Nolan group dan Shad, akan dilakukan di munggunakan 16 outlet yang tersebar dibeberapa kota seperti Jakarta, Bandung, Bali, Yogyakarta, Surabaya, Malang, Palembang, Garut dan Klaten.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dybala dan Higuain Pimpin Juventus Tundukkan Lazio

Posted: 22 Jan 2017 05:25 AM PST

Liputan6.com, Turin - Juventus menang 2-0 atas tamunya Lazio pada lanjutan pertandingan Liga Serie A Italia di Juventus Stadium, Minggu (22/1/2017) malam WIB. Gol kemenangan Bianconeri dilesakkan Paulo Dybala dan Gonzalo Higuain.

Dybala membuka skor saat laga baru berjalan lima menit. Usai menerima umpan sundulan Mario Mandzukic, Dybala melepaskan tendangan voli dengan kaki kirinya.

Bola masuk ke pojok kiri kanan bawah gawang Lazio. Kiper Federico Marchetti tak berdaya menghentikan laju bola.

Menit 17, giliran Higuain yang beraksi. Dari sisi kanan, Juan Cuadrado melepas umpan silang ke mulut gawang. Higuian yang sudah menunggu langsung menyontek bola ke gawang tim tamu. Skor jadi 2-0 untuk Juventus.

Lazio coba membalas di sisa waktu. Namun, usaha mereka sia-sia. Hingga laga usai, skor tetap 2-0 untuk Juventus.

Dengan kemenangan ini, Juventus makin kokoh di puncak klasemen dengan 48 poin dari 20 pertandingan. Bianconeri unggul empat angka atas Napoli di posisi kedua yang sudah bermain 21 kali.

Susunan Pemain

Juventus: Buffon; Lichtsteiner, Bonucci, Chiellini, Asamoah; Khedira, Pjanic; Cuadrado, Dybala, Mandzukic; Higuain

Lazio: Marchetti; Patric, De Vrij, Wallace, Radu; Parolo, Biglia, Milinkovic-Savic; Lombardi, Immobile, Felipe Anderson

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Debut Melania Trump di Washington DC Sebelum Jadi First Lady

Posted: 22 Jan 2017 05:24 AM PST

Liputan6.com, Washington DC - Istri Presiden Amerika Serikat Donald Trump, Melania Trump, menyampaikan sambutan singkat dalam sebuah acara makan siang. Hal itu ia lakukan satu hari sebelum Trump resmi dilantik.

Padahal selama ini Melania dikenal sebagai sosok yang jauh dari sorotan selama Trump melakukan kampanye. Bahkan salah satu anak Trump, Ivanka Trump, justru yang disebut-sebut sebagai First Lady.

Sambutan yang disampaikan perempuan kelahiran Slovenia itu dilakukan setelah Trump mengundangnya untuk berbicara di hadapan anggota parlemen dan sejumlah pemegang kekuasaan.

"Apakah kamu ingin menyatakan sepatah dua patah kata?" ujar Trump kepada Melania ketika ia selesai menyampaikan pidatonya.

Melania yang memakai coat berwarna hitam itu pun naik ke atas podium.

"Sangat luar biasa berada di sini dan terima kasih untuk seluruh dukungan Anda. Besok kita akan mulai bekerja," ujar Melania pada 19 Januari 2017 seperti dikutip dari Daily Mail, Minggu (22/1/2017).

"Di depan ada banyak tanggung jawab, banyak yang harus diurus, dan kita akan membuat Amerika hebat kembali," imbuh Melania Trump yang disambut dengan tepuk tangan dan sorakan dari kerumunan yang antusias.

Donald Trump menyambut sang istri dengan pelukan dan ciuman lalu menuntunnya untuk turun dari podium.

Acara makan siang tersebut digelar di sebuah hotel mewah yang dimiliki Trump di Washington.

Hingga saat ini Trump masih memegang kepemilikan hotel tersebut. Namun ia mengaku kepada media bahwa anak tertuanya dan sejumlah eksekutif yang akan mengambil kontrol bisnisnya itu.

Dalam satu kesempatan, Trump begurau soal kualitas interior hotel yang direnovasi dari Old Post Office di Pennsylvania Avenue tersebut.

"Di mana ini? Ini adalah ruangan yang luar biasa," ujar Trump. "Seorang jenius total tentu telah membangun tempat ini," imbuh Donald Trump.

Berikut video sambutan singkat Melania Trump di Washington DC:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bersama Lorenzo, Ducati Tak Bidik Juara MotoGP 2017

Posted: 22 Jan 2017 05:20 AM PST

Liputan6.com, Bologna - Kehadiran Jorge Lorenzo adalah bukti ambisi besar Ducati Corse di MotoGP 2017. Maklum, Lorenzo adalah pembalap dengan segudang pengalaman dan prestasi. Namun, bukan berarti Ducati menargetkan gelar juara dunia di musim depan.

Seperti diketahui, Ducati berharap Lorenzo bisa memberikan perubahan besar pada daya saing mereka di lintasan MotoGP. Maklum, sudah cukup lama Ducati tak merengkuh gelar juara dunia. Tercatat, satu-satunya pembalap yang mampu mempersembahkan gelar juara dunia buat Ducati adalah Casey Stoner pada musim 2007.

Sejak itu, Ducati selalu berada di bawah bayang-bayang dua tim pabrikan utama, yakni Honda dan Yamaha. Namun, pertanda positif mulai diperlihatkan Ducati di musim lalu. Kini, kehadiran Lorenzo menambah optimisme mereka. Tapi, mereka berpikir dua kali jika bicara mengenai gelar juara dunia 2017.

"Musim 2017 sangat tidak mungkin, 2018 lebih memungkinkan, tapi hanya satu orang. Saya pikir pada 2018 kami akan menjadi pesaing kuat. Namun, kami juga harus melihat langkah yang lain. Mungkin saja Honda membuat motor super cepat atau mungkin (Maverick) Vinales mulai menjadi pesaing kuat," kata CEO Ducati, Claudio Domenicali, seperti dilansir Crash.

Bersama Lorenzo, Ducati berharap menorehkan rapor yang lebih baik dari musim lalu. Kala itu, Andrea Dovizioso dan Andrea Iannone mulai memperlihatkan kekuatan yang dimiliki Ducati kepada tim lain.

Buktinya, baik Dovizioso maupun Iannone sama-sama merebut satu podium di musim lalu. Iannone merebut podium juara MotoGP Austria dan Dovizioso meraih kemenangan di MotoGP Malaysia.

"Tahun lalu kami menunjukkan kecepatan motor dan kemajuan konstan dengan kinerja. Jadi, saya pikir kami siap mengambil langkah terakhir untuk kejuaraan dunia. Kami tak melihat diri kami sebagai favorit, tapi kami punya waktu. Kita lihat saja apa yang terjadi di tahun 2017," jelas Domenicali.

Jorge Lorenzo saat sedang berbicara dengan Casey Stoner. (GPxtra)

"Jorge dan Casey akan membantu kami memahami bagaimana untuk memperbaiki proyek. Untuk memenangkan kejuaraan, kita harus menyempurnakan setiap detail kecil. Pada beberapa seri, kami sudah memiliki sepeda juara. Pada balapan lain kami masih berjuang. Jadi akan sangat bergantung pada seberapa cepat Gigi Dall'Igna dan mekaniknya dalam membentuk motor dari saran Casey dan kini Lorenzo."

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Manggung Lagi, Cynthia Lamusu Ingin Buru-Buru Pulang

Posted: 22 Jan 2017 05:18 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Sudah dua bulan Cynthia Lamusu dan Surya Saputra resmi menjadi orangtua. Setelah delapan tahun menikah, rumah tangga mereka pun akhirnya dikaruniai sepasang bayi kembar yang diberi nama Tatjana dan Bima.

 Cynthia Lamusu dan putranya, Bima.

Usai melahirkan pada 20 November 2016 lalu, Cynthia Lamusu menghabiskan sebagian besar waktunya di rumah. Apalagi sebulan pertama, dirinya masih harus bolak-balik rumah sakit lantaran Tatjana dan Bima masih menerima perawatan intensif.

Alhasil, kegiatannya bersama Be3 pun harus dikesampingkan sementara waktu. Dan hari ini, Minggu (22/1/2017), untuk pertama kalinya, Cynthia Lamusu kembali manggung bersama Be3 setelah beberapa lama cuti melahirkan.

Istri Surya Saputra itu pun tidak dapat menyembunyikan perasaan bahagianya bisa menyanyi lagi. "Kembali bersama...!!! Alhamdulillah setelah Cuti melahirkan #TatjanadanBima Akhirnya Show pertama lagi bareng @be3official yyaaaaayyy...!" ungkap Cynthia di Instagram pribadinya.

Cynthia Lamusu manggung perdana bersama Be3 setelah melahirkan [foto: Instagram/widimulia]

Kembalinya Cynthia Lamusu juga disambut antusias oleh Widi dan Nola. "Yay! Today we are back together again! Welcome back on duty mama @cynthia_lamusu !" kata Widi.

"Yeaay ini Perdana kami @be3official tampil ber3 setelah mama @cynthia_lamusu melahirkan #tatjana dan #Bima Happy Happy Happy," cerita Nola di Instagramnya.

Cynthia Lamusu manggung perdana bersama Be3 setelah melahirkan [foto: Instagram/widimulia]

Meski bahagia bisa manggung lagi, tidak dipungkiri, Cynthia Lamusu mengaku ingin cepat pulang dan bertemu dengan kedua buah hatinya. "Alhamdulillah selesai juga nyanyi hari ini. Nyanyi pertama kali lagi setelah cuti. Seru banget tapi pengen buru-buru pulang.. See you soon my baby twin, Tatja dan Bima," ujarnya di perjalanan pulang usai manggung.

Tak heran, sesampainya di rumah, wanita 38 tahun itu tampak sumringah begitu menemui bayi kembarnya, Tatjana dan Bima.

 

Mama Pulaaaang...!!! ☺️☺️☺️☺️☺️😍😍😍😍 #TatjanadanBima #KangenAnak #thestoriesofsuryacynthia

A video posted by Cynthia_lamusu (@cynthia_lamusu) on

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Resmikan Lapas di Sumut, Menteri Yasonna Minta Jauhi Narkoba

Posted: 22 Jan 2017 05:15 AM PST

Liputan6.com, Medan - Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) Yasonna H Laoly meresmikan bangunan pemasyarakatan, balai harta peninggalan serta rumah dan flat Imigrasi Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara di Jalan Antara, Desa Bakaran Batu, Lubuk Pakam, Deli Serdang.

Dengan peresmian tersebut, maka daya tampung atau kapasitas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) dan Rumah Tahanan (Rutan) di Sumut bertambah sebanyak 3.100. Dari semula 8.500 menjadi 11.600 orang.

Yasonna mengatakan, Sumut mendapat anggaran sekitar Rp 200 miliar dari pemerintah pusat untuk pembangunan berbagai fasilitas tersebut. Salah satu alasan penggelontoran anggaran karena di Sumut angka kejahatan lebih tinggi dibanding daerah lain, khususnya narkoba. 

"Di kementerian banyak mengalami pemotongan anggaran, kita mendapat bonus cukup besar untuk perbaikan lapas, rutan dan prasarana lainnya. Sumut termasuk provinsi mendapat porsi cukup besar," kata Yasonna, Jumat 20 Januari 2017.

Dijelaskan dia, anggaran yang diberikan penempatannya berdasarkan over kapasitas dan prediksi kapasitas rutan atau lapas. Untuk di Sumut, baru satu tahun jumlah narapidana naik 3.000, sedangkan yang dibangun ada tambahan kapasitas 3.100.

"Saya harap seluruh aparat meningkatkan tanggung jawabnya di bidang tugas masing-masing. Fasilitas yang terbangun segera dimanfaatkan dengan redistribusi rutan yang padat," kata dia.

Secara khusus, Yasonna menegaskan kepada jajarannya agar tidak terlibat dalam kasus narkoba. Tidak ada kompromi untuk yang terlibat narkoba. Mereka akan di nonaktifkan dan segera diproses secara hukum.

"Kita sudah darurat narkoba. Sekali lagi saya ingatkan kepada semua, kita zero toleransi. Sudah ada kalapas dan KPLP yang dinonaktifkan, di mana ada unsur kelalaian sembari diteliti," tegas Yasonna.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

DPR Bakal Panggil Wamen ESDM untuk Diskusi soal Gross Split

Posted: 22 Jan 2017 05:12 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Komisi VII DPR akan memanggil Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Arcandra Tahar untuk berdiskusi terkait skema bagi hasil minyak dan gas bumi (migas) berbasis gross split. Alasannya, Menteri ESDM Ignasius Jonan maupun Arcandra Tahar belum menyampaikan penerapan gross split yang disebut-sebut lebih menguntungkan negara ini.

"ESDM memang belum menyampaikan skema gross split‎ ini ke DPR," tegas Anggota Komisi VII DPR, Ramson Siagian saat Diskusi Energi Kita di Gedung Dewan Pers, Jakarta, Minggu (22/1/2017).

Ramson menilai, penerapan gross split yang berlaku 16 Januari 2017 ini menyimpang jauh dari Peraturan Menteri (Permen) Nomor 8 Tahun 2017. Di mana untuk minyak bumi, pemerintah mendapat jatah 57 persen dan 43 persen kontraktor. Sedangkan untuk gas bumi porsinya 52 persen negara dan 48 persen kontraktor.

"Faktanya Blok ONWJ sudah diputuskan bagi hasilnya kontraktor 62,5 persen negara dan 37,5 persen kontraktor untuk gas. Sementara minyak jatahnya 42,5 persen negara dan kontraktor 57,5 persen. Baru mulai ‎saja sudah beda dengan standar di Permen, ini kan bikin publik bertanya-tanya ada apa," katanya.

Atas dasar tersebut, Ramson mengaku akan meminta penjelasan kepada Wamen ESDM Arcandra untuk berdiskusi mengenai skema gross split tersebut.

"Rabu malam, Wamen ESDM diminta hadir dalam konsinyering dengan Komisi VII terkait RUU Migas mengenai gross split. Supaya kebijakan pemerintah konsisten, tidak terlalu jauh menyimpang pelaksanaannya di lapangan. Ini kan menyangkut kepercayaan publik juga, dipikir ada ruang juga nin (kompromi)," tegasnya.

‎Dalam kesempatan yang sama, Anggota Dewan Energi Nasional (DEN), Syamsir Abduh mengungkapkan pihaknya belum diajak berdiskusi secara resmi oleh Kementerian ESDM soal skema gross split tersebut.

"Diskusi gross split di DEN secara resmi belum dilakukan. Seharusnya sebelum kebijakan diputuskan, didiskusikan terlebih dahulu. Karena beberapa kasus, kebijakannya yang sudah diputuskan, belum diterapkan, lalu ditarik lagi. Ini kan mengacaukan kepercayaan publik," ucap dia.

Menurutnya, masalah paling serius saat ini adalah menyelesaikan RUU Migas supaya industri migas tumbuh efisien dan berdaya saing sehingga negara, masyarakat, dan pelaku usaha dapat menikmati keuntungan bersama.

"Ini yang kecil-kecil diselesaikan, tapi masalah serius RUU Migas tidak diperhatikan. Saya lihat negara memang diuntungkan dari gross split, tapi banyak yang meragukan bagaimana implementasi dari kebijakan ini," tegas Syamsir.

Direktur Jenderal Migas Kementerian ESDM Wiratmaja Puja ‎mengungkapkan, skema gross split diluncurkan supaya industri hulu migas di Indonesia lebih atraktif. Apalagi di era persaingan global yang semakin ketat.

"Dari sisi aktraktif, industri hulu kita paling rendah sekali, sehingga perlu ada terobosan kebijakan supaya investor hulu migas datang ke Indonesia. Saat harga minyak dunia rendah, kita kurangi bagian pemerintah, tapi saat tinggi, pemerintah dapat tambahan. Jadi gross split sifatnya dinamis, fleksibel dengan harapan bisa menarik investor," terangnya.

Aturan ini berlaku untuk kontrak migas baru. Sementara yang lama, tetap akan diberlakukan standar lama. "Kita konsisten, karena kebijakan gross split tidak ganggu ‎kontrak lama, jadi tidak berlaku surut," tandas Wiratmaja. (Fik/Gdn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

TKI Cantik Disiksa dan Telantar, Keluarga Lapor Polisi

Posted: 22 Jan 2017 05:12 AM PST

Liputan6.com, Surabaya - Keluarga Fadila Rahmatika, tenaga kerja Indonesia (TKI) asal Ponorogo, Jawa Timur yang diduga disiksa oleh majikannya di Singapura, melapor kepada polisi. Sebab, TKI yang saat ini mengalami gangguan kejiwaan tersebut sempat ditelantarkan di Pelabuhan Batam, Kepulauan Riau, sebelum diantarkan ke Ponorogo.

"Kami melaporkan kepada SPKT Polda Jawa Timur dengan dugaan tindak pidana human trafficking (perdagangan orang). Korban adalah Fadila Rahmatika yang saat ini berada di salah satu rumah sakit di Solo," ucap penasihat hukum korban, Kokok Sudan Sugijarto, saat berbincang dengan Liputan6.com di Kantor Polda Jatim, Sabtu, 21 Januari 2017.

Kokok mengatakan, dugaan sementara adalah korban diberangkatkan untuk bekerja di Singapura. Kemudian di Singapura mengalami penganiayaan dan dipulangkan ke Indonesia melalui pelabuhan di Batam, selanjutnya korban diantarkan ke Ponorogo dalam keadaan yang sudah tidak baik.

"Terjadi selama delapan bulan di Singapura, yaitu pada bulan Februari hingga 27 November 2016," Kokok menjelaskan.

Menurut Kokok, pihaknya melaporkan kasus tersebut karena kondisi korban yang memang baru bisa diajak komunikasi.

"Sebelumnya sudah dirawat di salah satu rumah sakit di Ponorogo, namun belum bisa diajak komunikasi. Baru beberapa hari yang lalu, baru bisa diajak komunikasi karena kondisinya sudah membaik. Kemudian kami melaporkannya kepada Polda Jatim," ujar Kokok.

Kokok menegaskan, pada saat perekrutan, korban dijanjikan bekerja di Singapura dengan iming-iming gaji yang menggiurkan. Yakni, bekerja di tempat-tempat yang enak dan dengan majikan baik. Selanjutnya, korban berangkat ke Singapura melalui Surabaya.

"Tetapi pada kenyataannya, korban dianiaya oleh majikan ya di Singapura. Kalau sesuai kondisi fisiknya, ada lebam di tangan, di kaki, kemudian di mata, kepala dan punggung korban. Dan yang paling menyedihkan adalah bahwa korban mengalami shock atau depresi yang sangat parah, sehingga mengalami gangguan kejiwaan," kata penasihat hukum TKI disiksa di Singapura tersebut.

Perkembangan terbaru, Masringah selaku ibu korban melaporkan Claudia dan rekannya ke Polda Jatim karena telah merekrut dan mengirimkan Fadila ke Singapura. Masringah didampingi tim pengacara Keluarga Besar Buruh Migran Indonesia (Kabar Bumi), pendamping Kabar Bumi, Seruni, dan FMN Surabaya melaporkan kasus dugaan TPPO (Tindak Pidana Perdagangan Orang) ke Polda Surabaya.

"Setelah diterima di SPKT (Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu) kemudian dianjurkan berkoordinasi dengan unit kepolisan yang akan menangani untuk mendiskusikan laporan, tindakan apa yang dilanggar dan siapa yang akan dilaporkan," tutur juru bicara Kabar Bumi, Erwiana Sulistyaningsih dalam keterangan tertulis yang diterima Liputan6.com, Minggu (22/1/2017).

Erwiana mengatakan, setelah selesai berdiskusi, ibu dari Fadila didampingi pengacara dan pendamping dari Kabar Bumi menuju ke ruang SPKT untuk membuat pelaporan.

"Untuk pelaporan awal Ibu Masringah melaporkan Claudia dan rekannya yang telah merekrut FR dan mengirimkan ke Singapura. Dengan tuduhan Undang-Undang TPPO, Pasal 1 ayat 2," ujar Erwiana.

Ia menegaskan, polisi berkomitmen akan mencari dan menangkap semua pelaku yang terlibat dalam Tindak Pidana Perdagangan Orang terhadap Fadila. Adapun surat tanda bukti Lapor Polisi (LP) ditanda tangan oleh Kompol Daniel Hutagalung.

Proses selanjutnya, polisi akan meminta hasil visum dari rumah sakit yang sudah merawat Fadila dan meminta ke RSJ Surakarta, di mana korban sekarang menjalani pemulihan psikis. Saat ini, kondisi Fadila sudah membaik dan lebih tenang dan sudah dipindah ke bangsal tenang.

"Keadilan bagi FR dan keluarga harus ditegakkan, polisi harus mengusut secara tuntas dan menangkap semua pelaku dari dugaan TPPO terhadap FR. Pemerintah juga harus segera mengajukan kasus ini ke Kepolisian Singapura. Karena pelaku penganiayaan FR sampai saat ini masih belum ditangkap di Singapura," tutur Erwiana.

Menurut Erwiana, saat ini pihaknya sudah berkoordinasi dengan KBRI Singapura, dan mengajukan perlindungan ke LPSK (Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban) untuk penanganan dan pendampingan kasus secara hukum.

Kasus Fadila menambah daftar panjang korban perdagangan manusia, kemiskinan dan sempitnya lapangan kerja, sehingga sebagian warga Indonesia bekerja di luar negeri. Bukan hanya dipalsukan dokumennya, namun Fadila juga menjadi korban perekrutan tidak prosedural karena tidak terdaftar di Disnakertrans, BNP2TKI.

"FR dan sebagian besar masyarakat pedesaan tidak mengetahui prosedur untuk menjadi BMI (buruh migran Indonesia), kebanyakan para BMI hanya tahu direkrut oleh calo dan dibawa PPTKIS. Semua kepengurusan dilakukan oleh PPTKIS/agen/calo, BMI hanya tahunya harus membayar dengan potongan gaji yang tinggi selama berbulan-bulan (overcharging), ketika bekerja," ujar Erwiana.

Sedangkan PPTKIS/agen/calo tidak akan membantu BMI jika mengalami masalah. Seperti halnya kasus yang menimpa Fadila. Permasalahan yang dihadapi oleh korban akan terus terjadi selama perlindungan masih diserahkan kepada pihak swasta.

"Seharusnya pemerintah segera mencabut UU PPTKILN No 39/2004 dan menggantinya dengan Undang-Undang Perlindungan Sejati bagi Buruh Migran dan Keluarganya," kata dia.

"Momen perubahan atau revisi Undang-Undang No 39 Tahun 2004 seharusnya menjadi momen perbaikan perlindungan terhadap buruh migran dan keluarganya, serta memberikan pilihan untuk melakukan kontrak mandiri," Erwiana memungkasi penjelasan kasus TKI disiksa tersebut.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Galliani: AC Milan Mirip Rocky Balboa

Posted: 22 Jan 2017 05:10 AM PST

Liputan6.com, Milan - CEO AC Milan Adriano Galliani menilai timnya mirip karakter petinju Rocky Balboa yang tak pernah menyerah di atas ring. Hal ini berhubungan dengan kekalahan Rossoneri di tangan Napoli.

AC Milan harus mengakui keunggulan Napoli dengan skor 1-2 pada pertandingan pekan ke-21 Serie A di San Siro, Sabtu (21/1/2017). Milan langsung kecolongan dua gol dalam sembilan menit pertama, sebelum akhirnya Juraj Kucka memperkecil skor.

"Itu adalah pertandingan sepak bola yang indah, permainan nyata dari dua tim. Napoli dominan di awal dan kemudian Milan pantas mendapat hasil imbang. Ini adalah sepak bola," kata Galliani kepada Milan TV.

Di babak kedua, AC Milan menyerang Napoli habis-habisan dan tak pernah menyerah. Sayangnya, usaha Carlos Bacca dan kawan-kawan tak membuahkan hasil.

"Kami seperti petinju yang mungkin kurang fokus, tapi masih dapat memberikan beberapa pukulan bagus. Kami tidak pernah menyerah, seperti Rocky Balboa di ujung tanduk dan kemudian bangkit."

"Saya sedih kami kalah, tapi itu pertandingan yang indah. Fans pasti senang, tidak banyak ejekan di peluit akhir, karena mereka melihat kami memberikan segalanya melawan tim besar."

"Kami memiliki peluang, tetapi jika Anda tidak memanfaatkannya, Anda harus menerima kekalahan. Saya pergi ke ruang ganti Napoli untuk memuji Maurizio Sarri, karena ia membuat timnya bermain sepak bola yang benar-benar baik, seperti halnya Vincenzo Montella."

Kegagalan meraih poin penuh di kandang sendiri tak menggeser AC Milan di peringkat kelima klasemen sementara Serie A dengan nilai 37.

"Kami berjuang kembali dan saya pikir kesenjangan dengan tim papan atas benar-benar dipangkas sekarang," Galliani mengakhiri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Membaca Kepribadian Berdasarkan Shio, Sesuaikah dengan Anda?

Posted: 22 Jan 2017 05:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Masing-masing Anda memiliki shio yang ditentukan berdasarkan tahun lahir. Dalam ramalan shio ada 12 hewan yang mewakili Anda. Shio tersebut ada tikus, sapi, macan, kelinci, naga, ular, kuda, kambing, monyet, ayam, anjing, dan babi.

Anda dapat menentukan shio dengan mengitung mundur dan diulang. Misalnya 2017 adalah tahun ayam, jadi Anda yang lahir pada 12 tahun sebelumnya dan diulang seperti 2005, 1993, 1981, 1969 dan seterusnya memiliki shio ayam juga, begitu juga halnya dengan tahun lahir lainnya.

Setiap shio memiliki karakteristik dan kepribadian yang berbeda. Seperti yang dilansir dari situs Telegraph, Minggu (22/1/2017), berikut 12 kepribadian seseorang dilihat berdasarkan shio.

1. Tikus

Anda yang memiliki shio tikus adalah pribadi yang cerdas, mudah beradaptasi, cerdik, menarik, artistik, dan mudah bergaul.

2. Sapi

Anda loyal, dapat diandalkan, tidak memihak, kuat, sederhana, stabil, dan memiliki tekad yang kuat.

3. Macan

Anda yang bershio macan, memiliki kepribadian yang antusias, berani, ambisius, kepemimpinan, percaya diri, dan karismatik.

4. Kelinci

Shio kelinci memiliki kepribadian yang terpercaya, empati, sederhana, diplomatis, tulus, ramah, dan penyayang.

5. Naga

Naga memiliki banyak keberuntungan, fleksibel, eksentrik, imajinatif, artistik, spiritual, dan karismatik.

6. Ular

Anda yang memiliki shio ular adalah pribadi yang filosofis, terorganisir, cerdas, intuitif, elegan, penuh perhatian, dan suka mengambil keputusan.

7. Kuda

Pemilik shio kuda adalah pribadi yang mudah beradaptasi, setia, berani, ambisius, cerdas, petualang, dan kuat.

8. Kambing

Anda yang bershio kambing adalah pribadi yang berselera tinggi, cerdik, hangat, elegan, menarik, intuitif, sensitif, dan tenang.

9. Monyet

Pemilik shio monyet memiliki kepribadian yang cepat mengerjakan segala sesuatu, cerdas, menarik, memiliki peruntungan yang baik, mudah beradaptasi, ceria, dan dapat diandalkan.

10. Ayam

Anda yang memiliki shio ayang berkepribadian yang Jujur, energik, cerdas, fleksibel, kreatif, dan percaya diri.

11. Anjing

Anda yang bershio anjing adalah pribadi yang loyal, mudah bersosialisasi, berani, tekun, stabil, lincah, mudah beradaptasi, dan cerdas.

12. Babi

Anda yang memiliki shio babi adalah pribadi yang karismatik, optimistis, tulus, dan mudah bersosialisasi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jokowi Kalahkan Menpora di Kejuaraan Panahan Bogor Terbuka 2017

Posted: 22 Jan 2017 05:00 AM PST

Liputan6.com, Bogor - Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Menteri Pemuda dan Olah Raga (Menpora) Imam Nahrawi mengikuti Kejuaraan Panahan Bogor Terbuka 2017, Minggu pagi (22/1/2017)  di Lapangan Pusdik Zeni, Kota Bogor, Jawa Barat.

Presiden dengan mengenakan jaket warna hitam dan berkalungkan nomor dada peserta dengan angka 16, tiba di Lapangan Pusdik Zeni sekitar pukul 09.30 WIB. Dia tiba didampingi Menpora Imam Nahrawi, Wakil Gubernur Jawa Barat Dedy Mizwar.

Jokowi duduk di sebelah Menpora sembari menanti gilirannya bertanding. Dia tampak mengamati pertandingan babak final kategori sebelumnya yang telah bertanding sejak kemarin.

Giliran kelas eksklusif dimulai, Presiden Jokowi dan Menpora bersama 31 pemanah lainnya mulai mempersiapkan peralatan panahnya dengan didampingi pelatihnya masing-masing. Sebelum memasuki babak kualifikasi, Presiden dan pemanah yang lain mendapat kesempatan tiga seri untuk melakukan percobaan.

Di seri pertama, anak panah yang dilepaskan Jokowi masih sering meleset dari sasaram.

Giliran babak kualifikasi, Presiden, Menpora dan peserta lainnya mulai serius mengikuti loma. Beberapa bidikan pun ada yang mengenai titik kuning, biru atau meleset tidak mengenai sasaran.

Para penonton bersorak ketika anak panah yang dilepaskan Presiden hampir mengenai sasaran titik kuning. Hingga akhir babak kualifilasi, Presiden Jokowi berhasil mengumpulkan skor 107, sementara Menpora 100.



"Saya hanya penyemangat saja, ternyata memanah dibutuhkan konsentrasi yang cukup tinggi untuk bisa memenuhi target sasaran dengan pas," kata Jokowi usai pertandingan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pria, Kenali Pasangan Lewat Sex Toy Favoritnya

Posted: 22 Jan 2017 05:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Sex toy alias alat bantu seks juga ada untuk wanita. Malahan sekitar setengah dari populasi wanita memiliki sex toy berdasarkan studi dari Journal of Sexual Medicine.

Ada beragam jenis sex toy dan masing-masing wanita memiliki kesukaan yang berbeda. Nah, dari pilihannya bisa diketahui seks seperti apa yang diharapakan dari pasangannya. Berikut penjelasannya seperti mengutip Men's Health, Minggu (22/1/2017).

1. Vibrator klasik 
Wanita banyak yang menyukai vibrator klasik dengan beragam kecepatan. Sehingga bisa mengatur kecepatan saat merangsang organ intim.

Penggunaan jenis ini menandakan wanita ini ingin memiliki sensasi rangsangan yang bertenaga. "Jika dia menggunakan vibrator elektrik, itu jelas mengarah keinginan seksual yang kuat," kata pakar hubungan Saddie Allison.

2. Bullet vibrator
Vibrator yang satu ini ukurannya lebih kecil dengan target mampu memberikan rangsangan pada klitoris.

3. The rabbit
Sex toy satu ini bentuknya seperti telinga kelinci. Wanita yang senangg menggunakan sex toy satu ini gemar mendapatkan stimulus di dua titik sekaligus.

4. Dildo
Sex toy yang mirip dengan Mr. P ini juga kerap dimiliki wanita. "Bila punya dildo, berarti begitu menyukai penetrasi," kata Allison.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Makin Cantik, Evelyn Dapat Peringatan dari Aming

Posted: 22 Jan 2017 04:55 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Sejak awal kemunculannya di depan publik, istri Aming, Evelyn Nada Anjani, identik dengan kesan tomboi. Bahkan, jati dirinya sebagai seorang perempuan tulen sempat dipertanyakan dan menjadi buah bibir di beberapa kalangan masyarakat.

Namun, baru-baru ini Evelyn semakin mampu menepis berita miring yang meluas di luar sana soal jati dirinya itu. Salah satunya adalah dengan mengenakan riasan wajah, bergaya feminin, dan memamerkan semua itu melalui Instagram pribadinya.

Istri Aming, Evelin Nada Anjani [foto: instagram/ev0124]

Hal itu pun lantas membuat publik kagum dan melontarkan berbagai kalimat pujian di kolom komentar foto Evelyn. Namun tak dapat dipungkiri, pujian tersebut terkadang membuat sang suami khawatir.

Aming pun melontarkan kalimat peringatan bagi Evelyn, sekaligus orang-orang yang berusaha menggoda sang istri. "Dia cewek tangguh. Dia tahu posisinya sudah istri orang, sudah milik orang. Dia tahu posisi dia sekarang seperti apa saya sama dia dan gue pun bakal jagain dia," ujar Aming saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Aming dan Evelyn (Foto: Liputan6.com/ Sapto Purnomo)

"Jadi kalau misalnya orang juga tahu dia istri seseorang, jadi enggak akan mungkin macam-macam juga. Orang bodoh saja yang tiba-tiba godain atau macam-macam sama dia," lanjut Aming dengan nada tegas.

Kepercayaan Aming pun membuat Evelyn sadar akan tanggung jawabnya sebagai seorang istri. Pujian yang sering dilontarkan orang tak lantas membuat Evelyn tinggi hati. "Pokoknya kami prinsipnya, dipuji tidak akan melayang, dihina enggak akan tumbang," ucap Aming dan langsung diiyakan sang istri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Klub Tiongkok Siap Gaji Bintang MU Rp 16 M Seminggu

Posted: 22 Jan 2017 04:50 AM PST

Liputan6.com, Beijing- Klub kaya Tiongkok rupanya belum menyerah mengejar bintang Manchester United (MU) Wayne Rooney. Demi merayu Rooney, tawaran gaji super mewah disiapkan. Rooney akan jadi pesepakbola dengan gaji tertinggi di dunia jika pindah ke Tiongkok.

The Sun melaporkan sebuah klub Tiongkok yang tidak disebutkan namanya sedang mempersiapkan tawaran kepada Rooney. Mereka siap membayar pemain nasional Inggris itu satu juta pound (Rp 16 miliar) per minggu.

Tawaran mewah ini diharapkan akan membuat eks pemain Everton itu tergoda pindah ke Tiongkok musim panas nanti. Pasalnya gaji yang diterima Rooney lebih dari tiga kali lipat dibanding yang diberikan MU sebesar 300.000 pound per pekan.

Andai Rooney menerima pinangan tersebut, dia akan mengalahkan rekor Carlos Tevez sebagai pesepakbola dengan gaji tertinggi di dunia sebesar 615.000 pound per minggu dari Shanghai Shenhua.

Rooney diperkirakan akan bersedia pergi dari MU. Target Rooney telah tercapai. Dia baru saja memecahkan rekor pencetak gol terbanyak sepanjang masa MU yang sebelumnya dipegang Sir Bobby Charlton.

Musim ini pria 31 tahun itu juga sudah tidak lagi jadi langganan starter. Manajer MU Jose Mourinho sering mencadangkan Rooney.

"Meski dia masih memiliki satu tahun tersisa pada kontraknya, ini merupakan waktu yang bagus untuk pergi karena dia sekarang merupakan pencetak gol terbanyak dalam sejarah klub. Dia mungkin akan meneken kontrak dua tahun di Tiongkok dan akan mendapat lebih banyak ketimbang yang didapatnya sepanjang membela MU," kata seorang sumber MU kepada The Sun.

Rooney sangat populer di Tiongkok sehingga klub-klub negeri Tirai Bambu sangat ingin merekrutnya. Beijing Guoan pernah mengajukan penawaran yang ditolak oleh Rooney. Klub Tiongkok lain yang berminat adalah Guangzhou Evergrande.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Aksi Protes Para Selebriti Kepada Donald Trump

Posted: 22 Jan 2017 04:48 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

BNI Siapkan Kartu Multifungsi Buat TKI di Hong Kong

Posted: 22 Jan 2017 04:48 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (persero) Tbk (BNI) berencana untuk menerbitkan kartu debit multifungsi untuk pekerja asal Indonesia di Hong Kong dengan tajuk Kartu Pekerja Indonesia-Hong Kong (KPIH). Penerbitan ini menyusul suksesnya penerbitan Kartu Pekerja Indonesia-Singapore (KPIS) pada November 2016.

Wakil Direktur Utama BNI Suprajarto menjelaskan, BNI telah melakukan sosialisasi dan soft launching Kartu Pekerja Indonesia-Hong Kong dihadapan kurang lebih 500 Buruh Migran Indonesia pada 22 Januari 2016. Kartu ini memiliki multifungsi, selain menjadi kartu Debit atau ATM BNI juga menjadi Kartu Identitas Pekerja asal Indonesia di Hong Kong.

Manfaat kartu tersebut antara lain, pemegang kartu mendapatkan fasilitas Internet atau Mobile atau SMS Banking untuk memudahkan transaksi, mengakses informasi program-program dari BNI, pengiriman uang atau pembayaran tagihan di Indonesia melalui BNI Cabang Hongkong atau ATM BNI, dapat digunakan sebagai kartu belanja di toko yang memiliki EDC berlogo MasterCard. 

"Sebagai apresiasi kepada konsumen, BNI juga melaksanakan program diskon biaya remittance untuk transaksi pengiriman uang melalui BNI Cabang Hongkong dan gratis biaya transfer antar rekening BNI melalui ATM BNI atau Internet, Mobile dan SMS Banking," ujar Suprajarto, seperti dikutip dari keterangan tertulis, Minggu (22/1/2017).

Perseroan juga menawarkan cross selling produk yang diberikan seperti fasilitas BNI Griya untuk pembelian dan renovasi rumah. Kemudian BNI Tapenas serta fasilitas autodebet ke BNI Simponi untuk persiapan masa pensiun. Bila saldo Tabungan sudah cukup besar dapat dipindahkan ke BNI Deposito.

"Ada potensi akuisisi tabungan mencapai 25 ribu pekerja migran Indonesia di Hong Kong. Karena kartu ini juga memiliki multi fungsi, selain menjadi kartu Debit atau ATM BNI juga menjadi Kartu Identitas Pekerja," tambah Suprajarto

KUR TKI

BNI membuka kesempatan bagi para pekerja migran yang berniat berusaha di Tanah Air untuk mendapatkan dukungan finansial, antara lain dengan kucuran Kredit Usaha Rakyat (KUR) TKI.

Para pekerja migran tersebut dapat menghubungi sentra kredit kecil BNI yang tersebar di seluruh Indonesia untuk mengajukan KUR.

Salah satu daya tarik penggunaan KUR BNI adalah suku bunganya yang rendah, dimana pada tahun 2016 sempat disalurkan dengan suku bunga 9 persen per tahun.

Hingga akhir tahun 2016, BNI telah menyalurkan KUR khusus untuk TKI yang bekerja di Hong Kong kepada sebanyak 386 debitur, yang disalurkan melalui 7 sentra kredit. Nilai KUR TKI Hong Kong yang telah disalurkan mencapai Rp 5,3 miliar.

KUR TKI BNI juga disalurkan kepada para pekerja migran yang pernah bekerja di Singapura, Jepang, serta Taiwan. Total pekerja migran yang telah mendapatkan KUR TKI dari BNI mencapai 2.463 debitur hingga 31 Desember 2016 dengan nilai Rp 38,69 miliar. (Fik/Gdn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Perintah Eksekutif Perdana Donald Trump: Singkirkan Obamacare

Posted: 22 Jan 2017 04:48 AM PST

Liputan6.com, Washington, DC - Hanya dalam hitungan jam setelah dilantik, Presiden Donald Trump mulai melakukan sapu bersih terhadap warisan pemerintahan Barack Obama. Ia menandatangani perintah eksekutif perdananya yang bertujuan untuk menyingkirkan Affordable Care Act 2010 atau yang lebih dikenal dengan Obamacare.

Seperti dikutip dari Telegraph, Minggu, (22/1/2017), kemungkinan besar pembersihan atas warisan Obama yang akan dilakukan Trump tak hanya Obamacare, melainkan juga menyangkut perubahan iklim, produksi energi, kebijakan dengan mitra dagang, dan hubungan dengan sekutu.

Sebelumnya, Obamacare dihadirkan Obama untuk memastikan agar jutaan warga AS mendapat layanan kesehatan yang layak dan terjangkau, diutamakan bagi mereka yang tidak dilindungi asuransi umum atau asuransi ketenagakerjaan. Sejauh ini, Obamacare telah memberikan asuransi kesehatan bagi 20 juta warga AS.

Kebijakan Obamacare dinilai berhasil menurunkan angka warga Negeri Paman Sam yang tidak memiliki asuransi dari 16 persen menjadi 8,9 persen pada tahun 2010.

Obama mengklaim Obamacare sebagai prestasi terbesar di sepanjang 8 tahun pemerintahannya. Namun bagi Partai Republik, Obamacare merupakan beban ekonomi, di mana mereka menilai bahwa pemerintah terlalu banyak menghabiskan anggaran.

Menyingkirkan Obamacare menjadi prioritas utama Partai Republik yang kini berkuasa baik di Senat maupun di DPR.

Hal senada disampaikan oleh Ketua Staf Gedung Putih, Reince Priebus. Menurutnya perintah eksekutif pertama Trump itu bertujuan untuk meminimalisir beban ekonomi dari Affordable Care Act 2010.

"Penting bagi lembaga eksekutif untuk melakukan seluruh langkah konsisten dengan hukum demi meminimalisir beban regulasi dan ekonomi yang tidak beralasan dari UU itu dan bersiap untuk memberikan aturan yang lebih fleksibel dan terkontrol dalam menciptakan layanan kesehatan yang lebih terbuka dan bebas," demikian sepenggal isi perintah eksekutif tersebut.

Lebih lanjut, perintah eksekutif itu menginstruksikan Menteri Kesehatan AS dan sejumlah pihak terkait lainnya untuk "menjalankan seluruh kewenangan dan kebijaksanaan yang ada untuk melepaskan, menangguhkan, mengabulkan pengecualian dari, dan atau menunda penerapan ketetapan atau persyaratan UU (yang memicu beban fiskal atau anggaran)."

Turut mendampingi Trump dalam momen penandatangan tersebut adalah Wakil Presiden, Mike Pence, Kepala Staf Gedung Putih, Reince Priebus, dan menantu sekaligus penasihat senior Trump, Jared Kushner.

Leslie Dach, direktur dari Koalisi Protect Our Care angkat suara mengenai kebijakan Trump tersebut.

"Ketika Presiden Trump menjanjikan sebuah transisi yang mulus, perintahnya justru menunjukkan hal yang berlawanan, menimbulkan ancaman gangguan terhadap bagi penyedia kesehatan dan pasien," ujar Dach.

Publik masih harus menunggu bagaimana gaya Trump dalam menjalin hubungan dengan Rusia, atau kebijakannya atas Guantanamo. Namun kuat indikasi ia akan memutarbalikkan kebijakan di era Obama 180 derajat. Para pejabat bahkan dikabarkan berniat "menghapus" jejak Obama pada buku-buku sejarah.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Prabowo Bekali Ratusan Wakil Relawan Menangkan Anies - Sandi

Posted: 22 Jan 2017 04:42 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto memberi pembekalan perwakilan relawan Rumah Djoeang dalam rangka pemenangan Pilkada DKI Jakarta di kediamannya, Padepokan Garudayaksa, Bojong Koneng, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Acara yang berlangsung tertutup itu dihadiri 300 lebih perwakilan relawan dan turut didatangi oleh calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta yang diusung, Anies Baswedan dan Sandiaga Uno.

"Hari ini saya menerima rombongan relawan Anies-Sandi, koordinatornya. Alhamdulillah tadi cukup lama ya, tiga jam lebih kami memberi pengarahan, semangat," kata Prabowo usai pertemuan di kediamannya, Minggu (22/1/2017).

Setelah bertemu para relawan, Prabowo sempat berbincang dengan Anies dan Sandi di ruang kerjanya. Dari rangkaian kegiatan tersebut, Prabowo mengaku optimistis pasangan Anies-Sandi bisa memenangkan Pilkada DKI Jakarta, 15 Februari 2017 mendatang.

"Kami sangat gembira. Kami merasakan getaran rakyat, merasakan suasana yang sangat positif. Arus dari bawah kencang, jadi kami mengatur langkah-langkah kami untuk 23 hari yang akan datang," ungkap Prabowo.

Dalam kesempatan yang sama, Anies memastikan dia bersama Sandi dan relawannya akan memaksimalkan sisa masa kampanye untuk memenangkan Pilkada. Para relawan yang dibekali merupakan mereka yang berada di akar rumput, yakni di tingkat RT dan RW.

"Kami akan all out 23 hari ke depan, seluruh komponen bergerak dan Alhamdulillah sudah ada di seluruh RT dan RW di 267 kelurahan. Jadi timing-nya pas sesuai dengan perencanaan bahwa tiga pekan sebelum pencoblosan seluruh komponen siap untuk bergerak," kata Anies menambahkan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Vihara di Bogor Bersolek Jelang Imlek 2017

Posted: 22 Jan 2017 04:41 AM PST

Liputan6.com, Bogor - Vihara Dhanagun Bogor mulai bersolek jelang perayaan Tahun Baru Imlek yang jatuh 28 Januari 2017.

Salah satu tradisi warga keturunan Tionghoa yang wajib dilakukan yaitu ritual kimsin atau memandikan rupang. Ritual berupa memandikan patung dewa-dewi yang ada di vihara yang terletak di Jalan Suryakancana, Kota Bogor.

Dalam kepercayaan, ritual kimsin dilakukan setelah roh dewa dewi yang diyakini pergi ke langit untuk melaporkan amal perbuatan manusia di bumi selama satu tahun.

Ritual dilakukan dengan cara membasuh patung dengan air yang dicampur bunga mawar, melati, dan gading. Ini dilakukan dengan maksud menyiapkan kembali tempat yang bersih untuk para roh dewa dewi ketika kembali turun ke bumi.

Pembersihan dilakukan teratur, dari membersihkan pintu masuk vihara, altar sembahyang hingga tempat arca para dewa dewi. Hal ini merupakan simbol berbakti kepada leluhur. Setiap arca dibersihkan dengan perlakuan berbeda sesuai asal dan bahannya. Arca dewi dibersihkan perempuan, sedangkan arca dewa dibersihkan kaum laki-laki.

Sekretaris Vihara Dhanagun Sigit Sunarjadi Rusly menjelaskan, makna dari ritual penyucian kimsin ini adalah membersihkan kembali jiwa dan raga.

"Ini untuk penyucian diri agar saat memasuki tahun baru, jiwa dan raga suci dari berbagai kesalahan dan penyakit hati," ucap Rusly, Minggu (22/1/2017).

Sebelum melakukan ritual tersebut, umat melakukan sembahyang atau puja bakti dengan maksud berdoa memohon berkah kepada Tuhan.

"Ada cara-cara khusus untuk memandikan Kimsin, jadi tidak sembarangan," kata dia.

Ada puluhan patung dewa dan orang suci di Vihara Dhanagun yang dibersihkan. Satu per satu patung serta peranti peribadatan yang ada di kelenteng tersebut dibersihkan dari debu dan kotoran yang menempel.

Di antara koleksi rupang itu ada yang berusia ratusan tahun dan hanya ada di Vihara Dhanagun. Vihara itu sendiri sudah ada sejak 1862, yang dulu bernama Kelenteng Hok Tek Bio.

Patung tersebut terbuat dari kayu, kuningan, hingga porselen. Tampilan wajah mereka mulai dari yang rupawan dengan senyum manis hingga angker dan garang. Perlahan, patung-patung itu kemudian dibasuh dengan air yang sudah dicampur dengan air kembang, wangi-wangian, sikat gigi, dan handuk.

Pembersihan juga dilakukan di sejumlah bagian kelenteng dan altar pemujaan. Hal ini merupakan simbol berbakti kepada leluhur.

Menurut Rusly, pembersihan ini juga dilakukan oleh setiap masyarakat Tionghoa di altar rumah mereka masing-masing. Ini merupakan simbol tanda bakti etnis Tionghoa kepada leluhurnya.

"Ini untuk kesempurnaan Sang Dewi Welas Asih yang memiliki makna hakiki," ujar Rusly.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kekhawatiran Zidane Usai Real Madrid Tekuk Malaga

Posted: 22 Jan 2017 04:40 AM PST

Liputan6.com, Madrid - Real Madrid hanya mampu menang tipis 2-1 atas Malaga di Santiago Bernabeu Stadium, Sabtu (21/1/2017) malam WIB dalam lanjutan Liga Spanyol. Bek Real Madrid, Sergio Ramos menjadi bintang kemenangan setelah mencetak 2 gol.

Sementara itu, penampilan buruk kembali diperlihatkan dua pemain andalan Madrid, Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema. Keduanya pada laga tersebut banyak melewatkan sejumlah peluang. Fans Madrid pun langsung mencemooh mereka.   

Menyikapi situasi tersebut, pelatih Madrid Zinedine Zidane minta penggemar Los Blancos memiliki kesabaran dan mendukung Ronaldo dan Benzema.

Meski mengaku kecewa dengan penampilan dua pemain depannya itu, Zidane tetap minta fans Real Madrid untuk tetap berdiri di belakang mereka. Zidane justru menyebut krisis cedera yang menimpa beberapa pemain, harus mendapat perhatianlebih besar.

"Kami juga harus memiliki kesabaran dengan pemain depan. Karim dan Cristiano telah mencetak gol, mungkin tidak dalam pertandingan terakhir, tapi saya tidak khawatir," kata Zidane.

"Pada saat ini, yang lebih kami cemaskan adalah soal cedera," ujar Zidane.

Zidane memahami sikap fans Real Madrid. Penonton selalu ingin hasil lebih dari tim mereka. Tapi, kadang-kadang, kata Zidane, selama musim berlangsung pemain banyak yang mengalami cedera dan butuh dukungan, termasuk pelatih.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top3 Berita Hari Ini: Serba-serbi Mobil Dinas Donald Trump

Posted: 22 Jan 2017 04:36 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Mobil dinas yang bakal digunakan Donald Trump masuk dalam tiga artikel yang paling disorot pembaca setia Liputan6.com.

Di samping itu, Kawasaki yang ogah layani Trump dan proses pengembangan mobil kepresidenan AS tak luput dari perhatian. Berikut top 3 artikel otomotif:

1. Ini Mobil Dinas Donald Trump, Beda dengan Obama

Donald Trump resmi dilantik sebagai suksesor Barack Obama sebagai Presiden Amerika Serikat (AS). Sebagai orang nomor satu, Trump tentu saja bakal memiliki mobil dinas yang berlabur fitur wah dengan tingkat pengamanan tinggi.

Ya, sebagai pelindung, bodi dan kaca Cadillac One kebal peluru serta bisa menangkal serangan dari senjata biologis dan kimia.

Selengkapnya, klik di sini.

2. Kawasaki Tak Mau Lagi Layani Donald Trump?

Kawasaki Motor Corp adalah sponsor dari acara televisi bernama The New Celebrity Apprentice yang ditayangkan di Amerika Serikat (AS). Namun hubungan tersebut sepertinya akan berakhir. Pabrikan motor asal Jepang itu kemungkinan akan menghentikan kerja sama.

Pemberhentian kerja sama ini disebabkan karena Kawasaki merasa terganggu atas tanggapan miring yang menghampiri mereka. Pasalnya, produser eksekutif acara tersebut tak lain merupakan presiden AS terpilih, Donald Trump.

Selengkapnya, klik di sini.

3. Ternyata, Limosin Donald Trump Berasal dari Mobil Truk

Limosin yang menjadi mobil dinas Donald Trump nampak gagah. Mobil bakal menemani sejumlah lawatan, baik itu di dalam maupun luar negeri.

Sebagai mobil yang bakal jadi andalan orang yang paling berpengaruh di dunia itu, Secret Service AS tentu saja meracik Cadillac One secara khusus alias tak sembarangan.

Selengkapnya, klik di sini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ini yang Dirindukan Istri Usai Oon Project Pop Meninggal

Posted: 22 Jan 2017 04:32 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Sembilan hari sudah Oon Project Pop pergi untuk selama-lamanya. Setelah beberapa bulan menderita komplikasi penyakit ginjal, liver, diabetes, dan jantung, Oon mengembuskan napas terakhir pada 13 Januari 2017 lalu.

 Mengenang Oon Project Pop, berikut ini adalah beberapa potret keharmonisannya beserta sang istri dan kedua anak laki-lakinya.

Kepergian Oon Project Pop tentunya menyisakan duka mendalam bagi keluarga yang ditinggalkan terutama sang istri, Ocha. Hampir 13 tahun hidup bersama Oon membuat Ocha masih sulit untuk beradaptasi dengan keadaannya saat ini.

Rasa kesepian pun kerap melanda hati Ocha tatkala teringat sosok Oon Project Pop. Tidak ada yang bisa dilakukan ibu dua anak itu selain mencurahkan kesedihannya di media sosial.

Seperti baru-baru ini, Ocha mengaku rindu dengan sang suami yang selalu periang itu. "Gak ada yg bawel..." tulis Ocha di salah satu unggahannya di Instagram.

 Istri mendiang Oon Project Pop [foto: instagram/ocha31]

Rasa kangen semakin menjadi ketika wanita bernama asli Dessy Rosalianita itu memandangi vespa merah kesayangan Oon Project Pop yang masih terparkir rapi di luar kamar tidurnya.

"Pemandangan depan kamar... biasanya ada yg bawel klw gak dipanasin... baret dikit aja heboh... rumah kok sepiii yaaah..." ungkap Ocha.

Melihat kesedihan istri Oon Project Pop itu, banyak orang yang memberikan dukungan untuknya. Apalagi, Ocha kini harus menjadi orangtua tunggal bagi kedua anaknya, Raki dan Rasya.

 Istri dan kedua anak mendiang Oon Project Pop [foto: instagram/ocha31]

"Sabar yah mbaaa , harus kuat mbanya supaya anak anak kuat juga..," ujar @sekartiyas.

"ka @ocha31 ...ikut bela sungkawa ya...kaka mama yang hebat , wanita kuat seneng ngliat kaka senyum ,bisa tegar walau pasti duka mendalam,, selalu tersenyum ya ka ..." @alice_sheva menambahkan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

4 Pemain Ini Punya Fisik Luar Biasa seperti Ronaldo

Posted: 22 Jan 2017 04:30 AM PST

Liputan6.com, Madrid - Selain teknik, modal Cristiano Ronaldo untuk menjadi pemain hebat adalah kemampuan fisiknya yang luar biasa. Jika tak cedera, hampir pasti bintang Real Madrid itu tampil prima sepanjang 90 menit.

Bahkan, Ronaldo masih sanggup menunjukkan kelebihannya tersebut meski sudah berusia 31 tahun. Fisiknya memang tak lagi seperti dulu. Namun, ia masih menjadi salah satu yang terbaik jika dibandingkan pemain-pemain dunia saat ini.

Salah satu yang paling menonjol adalah lompatannya yang melebihi ukuran biasa pemain lainnya. Ia juga memiliki kecepatan layaknya macan kumbang. Bahkan, ia selalu memiliki cara untuk menghadapi tekel.

Karena hal tersebut, Ronaldo menjadi salah satu pemain yang kerap menjadi sasaran pelanggaran. Rata-rata ia mendapatkan pelanggaran di daerah kotak penalti setidaknya dua kali per pertandingan. Namun, ada empat pemain yang juga memiliki fisik hebat seperti Ronaldo. Berikut daftarnya versi Sportskeeda:

Ada banyak kata-kata untuk menggambarkan kemampuan pemain sayap Manchester United (MU) ini. Salah satu kata yang tepat untuk mewakilinya adalah monster. Valencia dikenal sebagai pemain yang memiliki kekuatan fisik luar biasa.

Jose Mourinho sebut Antonio Valencia sebagai bek kanan terbaik di Manchester United. (Manchester United)

Ia sanggup bertahan sekaligus menyerang dalam jarak waktu yang singkat. Di musim 2016/2017, ia sudah memainkan peran sebagai bek sayap dalam 23 pertandingan. Ia menjadi salah satu pemain yang tak tergantikan.

Kecepatannya dan kemampuannya mengambil keputusan tepat waktu menjadi salah satu senjata andalannya. Ia memenangkan 2,4 tekel per pertandingan dan melakukan intersep lebih dari 1,5 kali per 90 menit.

Selama ada Valencia, jarang sekali sisi kanan pertahanan MU dieksploitasi lawan. Itu mengapa Jose Mourinho begitu senang kepadanya. Bahkan, Mourinho menyebutnya sebagai bek kanan terbaik di dunia dan memberikan hadiah berupa perpanjangan kontrak satu tahun.

Seperti yang pernah dikatakan dalam banyak kesempatan, Ibrahimovic adalah salah satu contoh pemain yang tak habis dimakan usia. Di usia 35 tahun, ia masih sanggup menjadi salah satu penyerang yang menakutkan.

Bomber Manchester United (MU), Zlatan Ibrahimovic. (AP Photo/Dave Thompson)

Ia pun selalu meraih kesuksesan di setiap klub yang dibelanya. Bahkan, usai meninggalkan Malmo FF, ia selalu mampu memenangkan gelar liga bersama klubnya. Kini, magisnya itu dinanti para pendukung MU.

Meski tak lagi aktif seperti saat masih muda, Ibrahimovic masih mampu memenangkan satu duel udara per laga. Posturnya yang besar juga membuat pemain asal Swedia itu kerap memenangi duel-duel fisik.

Ibrahimovic sendiri memang telah melatih kekuatan fisiknya sebagai seorang taekwondoin. Ilmu tersebut digabungkan dengan kemampuannya saat mengolah bola. Itu yang membuat Ibrahimovic kerap menciptakan gol-gol akrobatik dalam posisi yang sulit.

Sosok yang masuk daftar ini tak melulu seorang pemain yang memiliki perut six pack atau postur kekar. Buktinya, Lallana tetap layak dimasukkan dalam daftar tersebut. Ia mungkin tak secepat Valencia atau sekuat Ibrahimovic, tapi fisiknya benar-benar luar biasa.

Adam Lallana (Reuters/Darren Staples)

Ia adalah tokoh sentral sejak Liverpool dilatih Jurgen Klopp. Layaknya mesin permainan, ia pun mampu berlari di atas 10 km di setiap pertandingan. Catatan terbaiknya di Liga Inggris musim ini adalah berlari 12,5 km saat Liverpool melawan Tottenham Hotspur di White Hart Lane.

Lalu, ia juga sempat mencakup jarak 13,72 km saat Liverpool melawan West Ham United di Anfield. Dalam 90 menit, tak ada pemain Liverpool yang bisa melakukan hal tersebut. Ia juga mampu memenangkan dua tekel di setiap pertandingan dan terlibat dalam 14 gol dari 19 laga di liga.

Sanchez kerap digambarkan sebagai seorang Superman. Ia memiliki kemampuan berlari layaknya singa hutan dan pulih dari cedera dalam waktu yang lebih cepat dari pemain biasanya. Padahal, sekilas Sanchez tidak terlihat sebagai pemain yang kuat.

Penyerang Arsenal, Alexis Sanchez. (AFP/Ian Kington)

Salah satu buktinya adalah cedera yang didapat saat jeda internasional. Kala itu, seharusnya Sanchez harus beristirahat setidaknya satu bulan. Anehnya, ia kembali ke Arsenal dalam kondisi yang baik-baik saja.

Ia juga menjadi pemain Arsenal yang menyisir hampir semua sisi di lapangan. Kekuatan fisiknya terlihat dari postur kekar dan perut yang six pack. Soal stamina, tak ada pemain Arsenal yang bisa menyamainya.

Seperti Ronaldo, ia juga kerap menghasilkan 1,5 tekel per pertandingan. Terlebih, ia juga dibekali kemampuan mencetak gol. Dari 27 laga di musim ini, ia sudah mengoleksi 16 gol dan 13 assist.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Chelsea Kokoh di Puncak, Conte Mulai Tebar Ancaman

Posted: 22 Jan 2017 04:20 AM PST

Liputan6.com, London - Chelsea masih menjadi kandidat kuat juara Liga Inggris 2016/2017 setelah menjalani 21 pertandingan. Namun, Manajer Chelsea, Antonio Conte, menyatakan, timnya belum mencapai performa terbaik.

Bersama Conte, Chelsea berevolusi menjadi tim yang menakutkan. Usai melewati tiga laga beruntun tanpa kemenangan pada September 2016, Chelsea bangkit dan menunjukkan superioritasnya di Liga Inggris.

Tiga belas laga beruntun sempat mereka lewati dengan rekor kemenangan 100 persen. Rentetan kemenangan tersebut memang terhenti setelah Chelsea dibungkam Tottenham Hotspur 2-0. Namun, mereka kembali ke jalur kemenangan dengan mempecundangi Leicester City 3-0.

"Yang pasti, saya bangga dengan bagaimana kami bermain dan sangat penting kami di atas klasemen. Saya telah bekerja dengan pemain ini selama lima atau bulan. Seperti dengan semua tim, selalu ada ruang untuk perbaikan. Ini tak mudah, tapi dengan lebih banyak waktu, saya akan meningkatkan tim ini," kata Conte, seperti dikutip Daily Star.

Minggu (22/1/2017), Chelsea akan mencoba untuk melanjutkan tren positif mereka saat menjamu Hull City di Stamford Bridge. Jika menang, Chelsea bakal memperlebar jarak dengan Tottenham Hotspur menjadi sembilan poin.

Berkat Conte pula, Chelsea menjadi tim yang tak selalu bertumpu pada torehan gol Diego Costa. Pemain berusia 28 tahun itu memang sudah mengemas 14 gol, tapi Conte juga bisa mengandalkan pemain lain seperti saat melawan Leicester.

Masih ada pemain seperti Eden Hazard yang sudah mencatatkan sembilan gol. Begitu juga dengan Pedro Rodriguez dan Willian yang masing-masing sudah mengemas lima gol. Bahkan, pemain sayap seperti Marcos Alonso pun bisa menjadi pemecah kebuntuan.

Marcos Alonso saat menjadi penentu kemenangan Chelsea di laga melawan Leicester City. (AP Photo/Rui Vieira)

"Jika Anda ingin memenangkan sesuatu dalam satu musim, Anda harus memiliki kesatuan ini. Di semua tim, saya selalu berusaha untuk membangun ini. Semangat tim adalah hal yang mendasar untuk memenangkan gelar," ungkap Conte.

"Anda butuh semangat yang bagus di antara para pemain, staf, dan seluruh orang di klub. Kami memiliki hal ini di sini. Saya bangga melihat semangat kolektif kami. Di atas itu semua, saya senang dengan pemain yang bisa membawa kami untuk bermain dengan cara ini," mantan pelatih Juventus itu menambahkan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polisi Pastikan Massa FPI Bakal Kawal Pemeriksaan Rizieq Besok

Posted: 22 Jan 2017 04:19 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Ormas Front Pembela Islam (FPI) dipastikan bakal menggelar unjuk rasa di Polda Metro Jaya pada Senin (23/1/2017) besok.

Demonstrasi ini berkaitan dengan pemeriksaan oleh penyidik Polda Metro Jaya terhadap pimpinan FPI Rizieq Shihab sebagai saksi atas laporan gambar palu arit di lembaran uang baru dari Bank Indonesia.

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono memperkirakan massa dalam aksi besok berjumlah sekitar 2.000 orang. Polisi, kata dia, sudah menerima surat pemberitahuan unjuk rasa.

"Sudah ada pemberitahuannya ke Polda Metro Jaya, jumlah massa FPI 2.000-an," kata Argo saat dihubungi di Jakarta, Minggu (22/1/2017).

Dia mengatakan, sebelum berdemo di Polda Metro Jaya, massa FPI akan berkumpul di depan Masjid Al-Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada pukul 08.00 WIB. Dari situ, massa akan berjalan kaki ke depan Polda Metro Jaya.

"Titik konsentrasi massa di depan Markas Polda Metro Jaya, karena Rizieq akan diperiksa hari Senin," ucap Argo.

Dia menambahkan, pihaknya telah menyiapkan personel untuk mengawal dan mengamankan unjuk rasa tersebut. Argo mengimbau kepada massa aksi untuk tidak melakukan tindakan anarkis selama aksi berlangsung.

"Kami mengimbau kepada massa untuk tidak anarkis, patuhi peraturan perundang-undangan yang ada," tandas dia.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Salah Seorang Napi Nusakambangan yang Kabur Eks Anggota GAM

Posted: 22 Jan 2017 04:13 AM PST

Liputan6.com, Cilacap - Salah seorang dari dua narapidana kabur adalah mantan anggota Gerakan Aceh Merdeka (GAM). Hal ini diungkapkan Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Klas I Batu, Nusakambangan, Abdul Aris.

"M Husein (43) merupakan mantan anggota GAM. Kami berupaya maksimal agar M Husein dan Syarjani Abdullah (40) dapat segera ditangkap kembali," ucap dia saat dihubungi dari Cilacap, Jawa Tengah, Minggu (22/1/2017) siang, seperti dilansir Antara.

Ia menjelaskan, pihak lapas bersama Polres Cilacap, Kodim 0703/Cilacap, Pangkalan TNI Angkatan Laut Cilacap, Kopassus, dan warga sekitar terus mencari dua napi kasus narkoba yang kabur sejak Sabtu siang, 21 Januari 2017.

Dia menduga dua napi tersebut masih berada di Pulau Nusakambangan, belum sampai menyeberang ke daratan Cilacap. Sebab, mereka baru sekitar satu bulan menghuni Lapas Batu setelah dipindahkan dari Lapas Cirebon, sehingga belum menguasai medan.

Lebih lanjut Aris mengatakan, pejabat Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Provinsi Jawa Tengah telah datang ke Lapas Batu.

"Pejabat dari Kantor Wilayah Kemenkumham telah datang, meninjau lapangan, kemudian melakukan pemeriksaan terhadap petugas-petugas jaga," kata dia.

Aris memastikan tidak ada petugas jaga yang terlibat dalam kasus kaburnya dua napi itu. Menurut dia, hal itu terjadi karena adanya keterbatasan jumlah pegawai di Lapas Batu.

"Yang dijaga ada 15 titik, sedangkan jumlah petugas jaga cuma enam orang. Mereka berjaga di Blok A, B, C, dan D, ada dua sayap, ada berapa orang, belum pos atasnya ada empat," tutur dia.

Selain itu, menurut Aris, di Lapas Batu juga terdapat blok baru yang ukurannya sangat besar. Sedangkan jumlah napi saat ini sebanyak 360 orang.

Dalam kesempatan terpisah, Kepala Polres Cilacap Ajun Komisaris Besar (Kombes) Pol Yudho Hermanto mengatakan pihaknya telah meminta keterangan terhadap sejumlah saksi terkait kaburnya dua napi kasus narkoba tersebut, termasuk meneliti rekaman kamera pengintai (CCTV).

"Kami juga telah berkoordinasi dengan pihak lapas untuk mengetahui kronologi kejadian termasuk yang bersangkutan terakhir dibesuk oleh siapa," kata Aris saat melaksanakan patroli di perairan sekitar Nusakambangan.

Menurut Kombes Yudho, Polres Cilacap juga telah memperketat sejumlah pintu masuk dan keluar Nusakambangan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Miliarder China Beri Hadiah Pendidikan Terbesar Sepanjang Masa

Posted: 22 Jan 2017 04:12 AM PST

Liputan6.com, London - Seorang miliarder asal China yang memiliki bisnis di sektor teknologi menawarkan hadiah pendidikan dengan nilai paling besar di dunia.

The Yidan Prize memberikan hadiah kurang lebih US$ 8 juta atau Rp 107 miliar (estimasi kurs Rp 13.378) setiap tahun untuk dua proyek penelitian yang berpotensi bisa mengubah wajah pendidikan global.

Dikutip dari BBC, Minggu (22/1/2017), Charles Chen Yidan yang merupakan salah satu cari pendiri perusahaan teknologi Tencent berharap agar hadiah yang diberikan tersebut dapat meningkatkan proyek-proyek penelitian pendidikan yang inovatif dan banyak genersi muda bisa meniru dirinya.

Beberapa perguruan tinggi sangat antusias untuk ikut dalam sayembara pendidikan tersebut. Beberapa lembaga terkemuka di Amerika Serikat (AS) seperti Harvard dan MIT sangat antusias dan sudah mengusulkan beberapa nominasi.

Pemenang hadiah ini tidak perlu lembaga pendidikan yang besar dan merupakan penelitian dengan skala internasional. Proyek-proyek skala lokal pun bisa memenangkan hadiah ratusan miliar tersebut.

"Selama ide yang ditawarkan bisa dititu di daerah lain, kita akan memberikan mereka penghargaan," jelas Chen.

Untuk diketahui Chen kini berusia 45 tahun dan menjadi salah satu orang terkaya di China. Ia merupakan salah satu pendiri Tencent pada 1998. Beberapa tahun kemudian, tepatnya pada 2013, ia mengundurkan diri perusahaan dan fokus menjadi seorang filantropi pendidikan.

Minatnya di pendidikan berasal dari keluarganya. Neneknya buta huruf tetapi menginginkan dan berusaha keras memberikan pendidikan yang baik kepada ayahnya.

Chen sendiri mengambil studi ilmu kimia di Universitas Shenzhen dan mengambil gelar master di bidang hukum ekonomi di Nanjing University. 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Populi Center: Ahok-Djarot Unggul di Debat Pertama

Posted: 22 Jan 2017 04:12 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Lembaga survei Populi Center menyebut bahwa pasangan cagub-cawagub DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dan Djarot Saiful Hidayat menempati urutan pertama atau yang paling unggul dalam debat publik pertama yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI pada Jumat 13 Januari 2017 lalu.

Peneliti Populi Center Nona Evita mengatakan, hasil dari survei tersebut merinci pasangan Ahok-Djarot unggul dengan persentase sebesar 36,5 persen. Disusul pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno dengan 25,5 persen dan persentase Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni sebesar 14,2 persen.

"Masyarakat DKI menilai Ahok-Djarot unggul dari segi pemahaman permasalahan Jakarta 44,2 persen, program dan solusi paling jelas 37,7 persen, dan pemaparan visi misi sekaligus program paling realistis 37,7 persen," tutur Evita saat rilis survei bertemakan "Debat dan Elektabilitas Kandidat" di Kantor Populi Center, Jalan Letjend S Parman Kav 5-6, Komplek Mandiri Blok O No. 12, Slipi, Jakarta Barat, Minggu (22/1/2017).

Kemudian, Ahok-Djarot juga unggul dari segi pemahaman isu kemiskinan dengan 30,2 persen, kesenjangan sosial 32,8 persen, penanggulangan kamacetan 47,5 persen, dan transportasi publik 47,5 persen.

"Untuk Anies-Sandi di posisi kedua dari segi pemahaman permasalahan Jakarta 22,3 persen, kejelasan program dan solusi 26 persen, pemaparan visi misi dan program yang realistis dengan 25,8 persen," jelas dia.

Pasangan nomor urut tiga itu paling unggul dari segi penampilan dengan persentase 31,8 persen. Selanjutnya pemahaman isu lapangan kerja dengan 33,3 persen dan pendidikan 41,7 persen.

Sementara pasangan Agus-Sylvi berada di posisi paling buncit dalam setiap pemahaman isu dan dianggap responden sebagai yang paling rendah pemahamannya.

"Agus-Sylvi di posisi terakhir di sisi pemahaman permasalahan Jakarta dengan 15,8 persen, kejelasan program dan solusi 17,7 persen, penampilan 19,8 persen, dan pemaparan visi misi dan program realistis 17,8 persen," pungkas Evita.

Survei dilakukan pada 14 hingga 19 Januari 2017 lalu dengan menggunakan wawancara terhadap 600 responden di enam wilayah DKI Jakarta, termasuk Kepulauan Seribu. Metode yang digunakan adalah acak bertingkat atau multistage random sampling dengan margin of error kurang lebih 4 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cuaca Beku hingga Diare, Ini 5 Kisah Unik Pelantikan Presiden AS

Posted: 22 Jan 2017 04:12 AM PST

Liputan6.com, Washington D.C. - Pada 30 April 1789, ketika George Washington jalani pelantikan Presiden AS untuk yang pertama kali, Kanselir New York Robert Livingston membaca sumpah. Washington pun mengulanginya dengan menaruh satu tangan di atas alkitab sambil berkata:

"Saya bersumpah bahwa saya akan setia menjalankan jabatan Presiden Amerika Serikat dan akan melakukan yang terbaik untuk menjaga, melindungi dan membela Konstitusi Amerika Serikat."

Ia juga menambahkan kata, "Tuhan bantulah saya," sebuah kata yang ditambahkannya sendiri namun diikuti oleh presiden setelahnya hingga kini.

Upacara pelantikan presiden merupakan salah satu momen bersejarah di semua negara, termasuk Amerika Serikat. Namun, terdapat juga kisah unik yang mewarnai pelantikan Presiden AS.

Seperti dikutip dari The Vintage News, Minggu (22/1/2016), berikut kisah unik yang mewarnai 5 pelantikan Presiden AS.

1. George Washington Sampaikan Pidato 135 Kata

George Washington | Via: listverse.com

George Washington kembali menjabat sebagai Presiden AS pada 1793. Ia kembali dilantik di Senate Chamber of Congress Hall di Philadelphia pada 4 Maret 1793.

Dalam kesempatan itu, ia hanya menyampaikan pidato super singkat, yakni hanya sebanyak 135 kata.

2. Keriuhan Pelantikan Andrew Jackson

Presiden AS ke-7, Andrew Jackson (thepapersofandrewjackson)

Pelantikan Andrew Jackson sebagai Presiden ke-7 Amerika Serikat digelar di sisi timur Gedung Capitol pada 4 Maret 1829. Karena lebih dari 20.000 orang datang untuk melihat pelantikan tersebut, Jackson harus memasuki gedung melalui pintu bawah tanah di sisi barat.

Seutas tambang pun dibentang di depan tangga sisi timur untuk mencegah warga mendekat ke tempat pelantikan. Namun tali tersebut putus dan menyebabkan orang-orang merangsek ke depan.

Atas perisitwa itu, Jackson dipaksa untuk mundur ke Capitol dan meninggalkan tempat tersebut lewat pintu barat.

3. William Harrison Sampaikan Pidato Pelantikan Terpanjang

Presiden ke-9 AS William Henry Harrison (quotesgram)

Pelantikan William Harrison sebagai Presiden ke-9 Amerika Serikat dilaksanakan di sisi timur Gedung Capitol pada 4 Maret 1841. Menurut sejumlah laporan, Harrison menyampaikan pidato pelantikan terpanjang--setidaknya hingga saat ini.

Dalam kesempatan tersebut, lama waktu yang dibutuhkan Harrison untuk menyampaikan pidatonya adalah satu jam 45 menit. Meski saat itu cuaca sangat dingin, Harrison bersikeras tak mau memaki topi atau mantel.

Tak lama setelah itu, Harrison diyakini terjangkit pneumonia dan meninggal satu bulan setelahnya. Namun baru-baru ini terdapat analisis yang menyebut bahwa demam enterik yang dialaminya disebabkan karena air di Gedung Putih yang bercampur dengan limbah.

4. James Buchanan Alami Diare saat Pelantikan

James Buchanan (History.com)

Pelantikan James Buchanan sebaagi Presiden ke-15 Amerika Serikat dilaksanakan pada Rabu, 4 Maret 1857. Buchanan yang memperisapkan diri untuk dilantik, memutuskan untuk menginap di National Hotel di Washington D.C.

Malangnya, ketika sedang bersiap untuk dilantik ia jatuh sakit akibat disentri. Buchanan mengalami diare saat hari pelantikannya dan harus ditemani seorang dokter di dekatnya selama inagurasi berlangsung.

5. Ulysses Grant Dilantik di Tengah Cuaca Membeku

Presiden ke-18 Amerika Serikat, Ulysses Grant. (Public Domain)

Inagurasi Ulysses Grant diadakan pada 4 Maret 1873 dan menjadi salah satu pelantikan Presiden AS di tengah cuaca terdingin yang pernah digelar.

Untuk membawa suasana ceria dalam upacara tersebut, 100 ekor burung kenari dibawa agar orang-orang dapat mendengar kicauannya. Malangya, seluruh kenari yang dibawa dalam pelantikan Grant mati membeku.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Montella: 2 Gol Cepat Napoli Guncang AC Milan

Posted: 22 Jan 2017 04:10 AM PST

Liputan6.com, Milan - Pelatih AC Milan Vincenzo Montella menilai dua gol cepat yang dicetak Napoli, mengguncang mental pemainnya. Meski kalah, Montella menyebut Rossoneri sebenarnya mampu mengimbangi permainan Marek Hamsik dan kawan-kawan.

"Saya tidak berpikir kami mengambil pendekatan awal yang salah saat ini, karena kami mencoba untuk mengendalikan permainan," kata Montella kepada Mediaset Premium.

"Kali ini lawan kami benar-benar baik dengan mencetak dua gol dan kami harus angkat topi kepada mereka. Sayangnya, dua gol itu mengguncang kami, tapi kami tidak kehilangan kepala kami."

AC Milan harus mengakui keunggulan Napoli dengan skor 1-2 pada pertandingan pekan ke-21 Serie A di San Siro, Sabtu (21/1/2017). Milan langsung kecolongan dua gol dalam sembilan menit pertama, sebelum akhirnya Juraj Kucka memperkecil skor.

"Itu adalah pertandingan sepak bola besar dengan banyak kualitas dan saya menikmatinya. Saya yakin fans juga begitu," ucap Montella.

"Saya senang dengan apa yang pemain saya lakukan. Saya puas dengan kinerja dan merasa mampu mengimbangi tim yang finis kedua musim lalu dan akan menghadapi Real Madrid di Liga Champions."

Kegagalan meraih poin penuh di kandang sendiri tak menggeser AC Milan di peringkat kelima klasemen sementara Serie A dengan nilai 37.

"Kami baru saja memulai perjalanan kami dan ini seharusnya membuat kami optimistis. Kepala kami tetap tegak," Montella mengakhiri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Prilly Latuconsina Ngomel di Medsos Soal Berat Badan, Ada Apa?

Posted: 22 Jan 2017 04:09 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Bicara soal bentuk tubuh memang sensitif untuk para wanita, tidak terkecuali bagi Prilly Latuconsina. Sebagai seorang figur publik, penampilan Prilly akan selalu menjadi sorotan masyarakat.

Sadar akan statusnya, Prilly Latuconsina pun melakukan segala cara untuk membuat bentuk tubuhnya tampak proporsional. Apalagi, tak jarang ia menerima kritikan dari banyak orang tentang penampilannya dulu. Ia pun mulai mengubah pola makan hingga rutin berolahraga.

 Prilly Latuconsina

"Dulu sewaktu badan saya terlihat gemuk, banyak sekali orang yang mengejek saya dan membuat saya tidak percaya diri. Akhirnya saya berusaha keras merubah pola makan saya, saya hanya makan sayuran dan buah bahkan kadang hanya sekali dalam sehari, saya juga rutin berolahraga," ungkap Prilly Latuconsina di Instagram pribadinya, Minggu (22/1/2017).

Sayangnya, masih saja ada omongan miring dari sejumlah pihak tentang penampilan fisik Prilly Latuconsina. Padahal, ia mengaku sudah berusaha semaksimal mungkin untuk membuat penampilannya terlihat lebih baik.

"Dan di saat saya berhasil menurunkan berat badan saya dan terlihat kurusan, tidak kalah banyak juga orang yang judge dan bahkan menuduh saya yang tidak-tidak," lanjutnya.

 Gara-gara berat badan, Prilly Latuconsina ngomel di media sosial.

Merasa apa yang dilakukannya selalu dinilai salah di mata orang lain, artis 20 tahun itu pun tidak dapat membendung kekesalannya. Prilly bahkan meminta orang-orang untuk tidak mengurusi bentuk tubuhnya.

"Please guys MY BODY IS NOT YOUR BUSINESS! Mau badan saya sebesar paus atau sekecil lidipun itu bukan urusan kalian. Mendingan kalian urusin badan kalian sendiri supaya langsing daripada sirik sama pencapaian orang lain. Love you," bintang sinetron Ganteng Ganteng Serigala itu mengakhiri.

 Prilly Latuconsina

Sejumlah netizen pun terlihat mencoba menenangkan Prilly Latuconsina. Seperti diutarakan @nur_julianti, "Semangattt piyiiiii!! Hidup kamu terlalu indah sehingga mereka sirik sama kamu prill".

"Semngat terus prill jngn dengerin org .dia sirik sama kamu tetap semngat ya cantik @prillylatuconsina96," ujar @widi_009.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Follower Obama Tak Sengaja 'Ikuti' Trump, Twitter Minta Maaf

Posted: 22 Jan 2017 04:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Rupanya, ada cerita menarik di balik transisi akun resmi Twitter milik Presiden Amerika Serikat (AS), yakni @POTUS. 

Pasca-inagurasi pada Jumat (20/1/2017) lalu, akun @POTUS yang tadinya digunakan Barack Obama kini telah dialihkan ke Presiden AS terpilih Donald Trump. Pihak Gedung Putih bahkan telah mengganti nama Twitternya menjadi "President Trump". 

Sebagai gantinya, Twitter mengarsipkan seluruh cuitan Obama di akun @POTUS44. Obama juga diketahui kembali menggunakan akun pribadinya, yakni @BarackObama.

 

Di awal, Twitter berencana 'memindahkan' pengikut atau follower @POTUS sehingga mereka yang mengikuti Obama semasa ia menjabat secara otomatis langsung mengikuti akun @POTUS44.

Namun, diakui Jack Dorsey, CEO Twitter, ada kesalahan teknis terjadi. Mereka yang mengikut @POTUS44 (Obama) justru 'tak sengaja' mengikut akun @POTUS (Trump)," cuit Dorsey di Twitter, sebagaimana dilaporkan CNET, Minggu (22/1/2017).

"Selain itu, mereka yang telah berhenti mengikuti @POTUS sebelumnya, justru kini malah mengikuti akun @POTUS (Trump)," tambahnya.

Diketahui sebelum pelantikan Trump, beberapa pengguna memang telah berhenti mengikuti @POTUS dan mulai mengikuti @POTUS44.

Menurut Dorsey, kesalahan teknis juga berdampak pada akun-akun resmi terkait, seperti @VP, @WhiteHouse, dan @PressSec, dan ada sekitar 560.000 pengguna Twitter yang terkena kesalahan ini.

"Kami memastikan bahwa kami telah mengoreksi akun yang di-follow oleh setiap akun. Kami minta maaf untuk hal ini, terima kasih," ujarnya.

(Cas)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Chelsea Bersinar Berkat Serangan Sayap

Posted: 22 Jan 2017 04:00 AM PST

Liputan6.com, London - Kerja sama pemain sayap menjadi salah satu kesuksesan Chelsea musim ini. Padahal, Marcos Alonso dan Victor Moses baru bermain bersama.

Alonso, yang tiba dari Fiorentina pada awal musim, mengaku tidak perlu berkomunikasi dengan Moses sebelum pertandingan. Dia merasa mereka sama-sama sudah paham dengan tugas masing-masing di lapangan.

"Saya pikir kami memberi keseimbangan baik bagi tim. Tidak perlu bagi kami untuk berbicara satu sama lain tentang apa yang akan dilakukan. Kami tahu kapan saat salah satu di antara kami harus tetap di belakang, atau maju ke depan," ungkap Alonso, dilansir situs resmi klub.

Berkat pengertian mendalam di antara mereka, Chelsea kerap menghasilkan banyak peluang mencetak gol dari serangan sayap. Tidak hanya itu, kedua pemain juga bergantian menyumbang gol.

Teranyar, Alonso dua kali membobol gawang juara bertahan Leicester City pada laga pekan lalu. Torehan tersebut merupakan kali pertamanya dirinya mencatatkan nama di papan skor sejak memperkuat Chelsea.

"Kami memberi alternatif pada pola serangan. Mudah-mudahan kami bisa terus membantu tim," beber dia.

Kedua pemain akan coba mempertahankan kekompakan saat Chelsea bertemu Hull City pada lanjutan Liga Inggris, Minggu (22/1/2017) malam ini WIB. Bagi Alonso, Hull merupakan lawan istimewa. Pasalnya, dia melakoni debut bersama Chelsea ketika bertemu The Tigers untuk pertama kali musim ini. (Inov Nastora)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pakai Sex Toy, Sesi Bercinta Jadi Lebih Panas

Posted: 22 Jan 2017 04:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Menikah bertahun-tahun dan ingin merasakan pengalaman bercinta yang berbeda? Anda dan pasangan tak perlu meniru gaya bercinta Christian Grey dan Anastasia Steele di film. Cukup tambahkan sex toy saat bercinta bersama pasangan sudah ampuh membuat pengalaman seks bersamanya jadi lebih panas dan membuat ikatan lebih kuat.

Itu hanya satu dari sedikit manfaat dari menggunakan sex toy saat bercinta. Masih ada manfaat mengesankan lainnya dengan menambahkan sex toy dalam sesi bercinta bersama pasangan seperti mengutip Sheknows, Minggu (22/1/2017).

1. Seks lebih baik

Sesuatu yang baru dalam kehidupan seksual bersama pasangan itu menjadikan aktivitas ini tidak hambar.
"Sex toy membantu pasangan agar seks lebih berwarna dan memiliki beragam pengalaman di atas ranjang. Jika kehidupan seksual menyenangkan, kualitas hubungan seksual dengannya akan lebih memuaskan," kata penulis 'My Secret Luxury', Stacy Rybchin.

2. Orgasme ekstra

Sekitar 75 persen wanita sulit mendapatkan orgasme lewat penetrasi. Namun jika pakai sex toy, potensi mendapatkan orgasme jauh lebih besar.

"Itu kenapa penggunaan sex toy (terutama vibrator pada wanita) adalah cara pintar untuk membantu raih orgasme," papar Rybchin.

3. Lebih intim

Banyak wanita tidak menyukai tubuhnya, sampai-sampai pikiran ini malah mengganggu keintiman bersama pasangan. Menurut Rybchin, penggunaan sex toy bisa membantu meredakan rasa cemas akan bentuk tubuh sehingga tercipta keintiman dengan pasangan.

Namun tidak semua pria senang dengan kehadiran sex toy saat bercinta. Namun jika suasana hati pria sedang baik saat bercinta coba lagi untuk menawarkan penggunaan vibrator atau alat bantu seks lainnya seperti disarankan pakar hubungan April Masini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Berkemah Membuatmu Lebih Produktif, Ini Penjelasan Ilmiahnya

Posted: 22 Jan 2017 04:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Pergi berlibur merupakan sebuah cara yang dilakukan seseorang untuk menenangkan diri dari tekanan hidup sehari-hari, dengan pergi berlibur, seseorang akan memanfaatkan waktunya untuk bersenang-senang bersama keluarga atau teman.

Banyak cara yang dapat dilakukan seseorang untuk menikmati saat berlibur, salah satunya adalah pergi berkemah untuk menyatu bersama alam. Apakah Anda salah satu orang yang menyukai kegiatan berlibur dengan cara yang satu ini?

Karena sebuah studi ilmiah terbaru membuktikan, bahwa berkemah mampu membuat hidup Anda menjadi lebih produktif. Hal ini disebabkan ketika Anda memutuskan untuk pergi berkemah, maka hal tersebut akan membantu Anda untuk memperbaiki jam tidur. Memiliki jam tidur yang teratur, pada dasarnya akan meningkatkan produktivitas Anda. Berkemah Membantu Memperbaiki Pola Tidur

Pernahkah Anda memperhatikan, ketika Anda pergi berkemah, Anda akan lebih cenderung untuk bangun lebih pagi dari biasanya? Berkemah memungkinkan kita untuk menyatu dengan alam dan lingkungan sekitar, hal ini akan berpengaruh terhadap jam tubuh kita, membuat kita lebih siap dalam menghadapi hari dengan semangat serta energi yang baru.

manfaat berkemah

Tidak sedikit orang yang memiliki masalah pada pola tidurnya, hal tersebut disebabkan karena tubuh terlalu sering terpancar cahaya buatan yang berasal dari lampu. Dengan terlalu seringnya tubuh terpancar oleh cahaya lampu, maka hal tersebut akan memanipulasi tubuh kita, menganggap bahwa hari masih belum cukup malam untuk tidur. Padahal tubuh manusia memiliki jam alami, tubuh akan terbangun saat matahari terbit, dan akan mengantuk ketika matahari terbenam.

Penelitian yang dipublikasikan oleh Kenneth Wright dan rekan-rekannya dalam jurnal "Current Biology", diungkapkan bahwa terhindar dari pancaran cahaya buatan yang berasal dari lampu selama seminggu, akan membantu seseorang untuk bangun lebih pagi saat matahari terbit.

Ketika seseorang berkemah dan terhindar dari semua paparan sumber cahaya buatan seperti lampu, dan obor, maka hal tersebut akan memaksa seseorang untuk tidur sesuai dengan irama alam. Bayangkan saja manfaat yang akan didapatkan bila pola tidur Anda membaik, Anda akan terbangun lebih pagi secara alami dan lebih siap dalam menghadapi hari.

Bangun Lebih Pagi Membuat Anda Lebih Produktif

Sebuah jurnal penelitian mengungkapkan, bahwa seseorang yang bangun lebih awal di pagi hari akan berpengaruh terhadap produktivitas hidupnya.

Jens Bonke dari Rockwool Foundation Research Unit pernah menerbitkan sebuah jurnal yang diberi judul Annals of Economics and Statistics, dalam hasil penelitiannya tersebut menunjukan bahwa seseorang yang bangun lebih awal di pagi hari, lebih mudah untuk mengembangkan diri mereka, sehingga mereka lebih cenderung memiliki banyak uang daripada mereka yang lebih memilih untuk bangun siang. Menurut Bonke, orang-orang lebih cenderung menghargai mereka yang bangun lebih awal di pagi hari, karena mereka akan lebih bersemangat dalam bekerja.

Hal tersebut diyakini Bonke sebagai alasan mengapa seseorang yang bangun lebih pagi cenderung lebih sukses dalam karirnya, dan memiliki uang yang banyak dari hasil kerjanya. Produktivitas yang dimiliki seseorang akan berdampak besar pada hidupnya, sedangkan mereka yang lebih memilih untuk melanjutkan tidurnya di pagi hari, tidak akan menjadi lebih sukses dibanding mereka yang kerap bangun lebih awal di pagi hari.

Mungkin lain kali jika Anda memiliki waktu untuk berlibur, Anda dapat menggunakannya untuk pergi berkemah, karena ada manfaat yang besar yang akan berdampak pada hidup Anda. Terlebih bagi Anda yang belum pernah mencobanya. Bagaimana, apakah Anda tertarik untuk pergi berkemah?

Penulis:

Soyid prabowo

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lakukan 3 Hal ini agar Pernikahan Anda Bahagia

Posted: 22 Jan 2017 04:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Menjaga pernikahan sehat dan bahagia tidaklah sulit. Selagi dua orang yang berkomitmen terus konsisten dan mengasihi dengan baik, maka pernikahan Anda akan menjadi pernikahan yang bahagia.

Berikut adalah 3 hal yang dapat dilakukan oleh setiap pasangan suami istri dalam pernikahan mereka agar lebih bahagia seperti yang disarikan dari laman magforwomen.com, Minggu (22/1/2017).

1. Jatuh cinta setiap hari
Jatuh cintalah setiap hari kepada pasangan Anda. Cinta merupakan elemen penting dan utama dalam pernikahan. Jagalah benih dan percikan cinta Anda tetap hidup.

2. Percaya satu sama lain
Percayalah satu sama lain. Memperoleh kepercayaan dari pasangan tentu membuat Anda lebih bahagia. Jangan saling mengkhianati. Menjaga kepercayaan satu sama lain dan bertanggung jawab terhadap kepercayaan yang diberikan pasangan dapat membuat pernikahan Anda lebih bahagia.

3. Merawat diri
Jika Anda mencintai pasangan Anda, maka Anda pun harus mencintai diri sendiri. Anda harus merawat diri sendiri agar pasangan Anda juga semakin bahagia dan senang.

(Odilia Hana Santoso)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Jokowi Tanggapi Cuitan SBY di Twitter soal Berita Hoax

Posted: 22 Jan 2017 03:59 AM PST

Liputan6.com, Bogor - Di era keterbukaan, seiring meluasnya penggunaan media sosial, masyarakat diimbau terus membangun nilai sopan santun. Ujaran yang menghasut berita bohong atau hoax serta atau fitnah harus dihindari.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Minggu )(22/1/2017), imbauan itu disampaikan Presiden Joko Widodo, usai mengikuti pertandingan panahan di Bogor, Jawa Barat, Minggu siang.

Pernyataan itu juga tanggapan atas cuitan mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di akun Twitter-nya, @SBYudhoyono.

Melalui akun Twitter-nya Jumat 20 Januari 2017, SBY menyampaikan keprihatinannya atas situasi di tanah air. SBY mencemaskan berkuasanya para penyebar fitnah dan berita hoax, sedangkan rakyat yang lemah terpinggirkan.

Simak tayangan video selengkapnya dalam tautan ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ditnarkoba Metro Amankan Narkoba Jenis Tembakau Gorila

Posted: 22 Jan 2017 03:57 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jokowi Motivasi Atlet Panahan untuk Berprestasi

Posted: 22 Jan 2017 03:53 AM PST

Liputan6.com, Bogor -- Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengisi kegiatan hari ini dengan mengikuti Kejuaraan Panahan Bogor Terbuka 2017 atau Bogor Open Archery Championship 2017). Jokowi jadi peserta Ronde Nasional 20 meter umum yang diikuti 30 peserta.

Saat menanti pertandingan yang diikutinya, Jokowi didampingi Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi, Wakil Gubernur Jawa Barat Dedi Mizwar, Wali Kota Bogor Bima Arya dan Ketua Perpani Bogor Rizal Barnadi sempat menyaksikan ronde nasional untuk tingkat SD dan SMP dari podium.

Presiden sempat mengomentari aksi dari pemanah-pemanah tersebut yang melepaskan anak panahnya tepat mengenai sasaran kuning yang memiliki nilai tertinggi.

"Berapa tahun mereka berlatih, Pak Rizal? Kok bisa tepat mengenai sasaran? Saya kotaknya saja sulit apalagi tepat sasaran," ucap Jokowi, Minggu (22/1/2017).

Rizal pun menjelaskan bahwa rata-rata para pemanah tersebut telah berlatih selama dua tahun.

"Saya targetnya PON 2020, menonton PON saja," kata Jokowi, yang disambut tawa.

Saat berlomba, Jokowi mengenakan baju atlet panahan berwarna gelap dengan nomor dada 16. Layaknya atlet sungguhan, setelah memanah pada sesi percobaan, pada pukul 10.51 WIB, Presiden memulai seri pertama dengan melepaskan enam anak panah dalam waktu empat menit bersama 29 peserta lainnya.

Usai menyelesaikan pertandingan sebanyak 6 sesi, Jokowi berhasil mencatatkan angka 107. Sambil berseloroh Presiden menjawab bahwa hasil yang dicapainya cukup baik. "Di atas 100 bagus kan," kata dia.

Jokowi berharap keikutsertaannya dalam kejuaraan panahan tersebut dapat membawa dampak positif guna memajukan cabang olahraga panahan di Tanah Air.

"Saya ikut ini kan penggembira, tetapi yang paling penting bisa memotivasi, bisa mendorong semua atlet panahan baik yang masih junior maupun yang sudah senior," ujar Jokowi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Begini Suasana Apel Siaga Jaga Agus-Sylvi di Senayan

Posted: 22 Jan 2017 03:51 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Apel siaga relawan "Jaga Agus-Sylvi" yang digelar di Lapangan eks Golf Driving Range Senayan, Jakarta, dihadiri ribuan relawan AHY dari seluruh Jakarta. Dalam orasinya, Agus meminta relawannya untuk terus berjuang di sisa waktu menjelang pencoblosan pada 15 Februari 2017.

 Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berorasi diharapan para relawan saat Apel Siaga Jaga Agus-Sylvi untuk Pilkada Jakarta 2017.

Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berorasi diharapan para relawan saat Apel Siaga Jaga Agus-Sylvi untuk Pilkada Jakarta 2017.

Calon gubernur DKI Jakarta nomor urut 1, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) disambut meriah oleh para relawan saat Apel Siaga Jaga Agus-Sylvi.

Calon gubernur DKI Jakarta nomor urut 1, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) disambut meriah oleh para relawan saat apale Siaga Jaga Agus-Sylvi.

(*)

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Pelaminan Kebanjiran, Pesta Pernikahan Warga Tuban Bubar

Posted: 22 Jan 2017 03:51 AM PST

Liputan6.com, Tuban - Sebagian wilayah Kecamatan Parengan, Tuban, Jawa Timur, Minggu siang (22/1/2017) masih digenangi banjir akibat luapan Sungai Kening.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Minggu (22/1/2017), ratusan rumah tergenang, daerah terparah dilanda banjir adalah Desa Brangkal, Margorejo, Suciharjo, Cengkong, Parangbatu dan Desa Selogabus.

Akibat banjir ini, aktivitas warga terhambat. Seperti warga yang sedang menggelar pesta pernikahan terpaksa membubarkan pesta lebih awal dari rencana, karena pelaminan dan rumahnya tergenang.

Para tamu undangan yang telanjur datang terpaksa menerobos genangan air, sebab seluruh akses jalan telah tergenang hingga setengah meter.

Selain merendam rumah-rumah, banjir juga menggenangi jalan-jalan serta areal persawahan. Sejumlah warga terpaksa jalan kaki untuk menjalankan aktivitas sehari-hari.

Banjir akibat luapan Sungai Kening biasanya tidak berlangsung lama. Hanya satu atau dua hari, namun jika hujan lebat terus mengguyur, tak hanya makin lama, banjir juga meluas dan menimbulkan kerusakan lebih buruk.

Saksikan tayangan video selengkapnya dalam tautan ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ujian Lorenzo Pertahankan Rekor Apik di MotoGP Qatar

Posted: 22 Jan 2017 03:50 AM PST

Liputan6.com, Madrid - Penikmat MotoGP semakin tak sabar menantikan aksi idola mereka selama mengaspal di ajang kuda besi, termasuk rivalitas Valentino Rossi, Maverick Vinales, Jorge Lorenzo, dan sang juara bertahan Marc Marquez. Akankah pertempuran tersebut bakal berlangsung di musim ini?

Grand Prix Qatar pada 26 Maret 2017 mendatang, akan menjadi pembuka pagelaran MotoGP 2017. Ada beberapa pembalap yang mempunyai catatan bagus di Sirkuit Losail, Qatar, sebut saja Lorenzo.

Sejak sirkuit dengan panjang 5.380 km itu masuk kalender MotoGP pada 2004 lalu, Lorenzo tidak pernah kehilangan kesempatan untuk berada di podium. Total juara dunia tiga kali di kelas utama MotoGP ini hanya dua kali terpeleset di luar podium (2014-2015) di tiga kelas berbeda.

Belum lagi melihat catatan Lorenzo pada tahun lalu mengingat dia adalah juara bertahan di Sirkuit Losail. Pembalap yang dikenal dengan julukan X-Fuera sebenarnya bukan satu-satunya joki kuda besi yang tampil kompetitif di trek yang memiliki 16 tikungan tersebut.

Rossi, Marquez, Andrea Iannone, dan Andrea Dovizioso merupakan pembalap yang selalu tampil maksimal di seri perdana tersebut. Itu sebabnya The Doctor mengklaim jika pertempuran di musim ini akan berlangsung sengit dan penuh drama.

"Balapan pertama di Qatar akan menjadi sangat kompetitif di mana Ducati selalu baik. Ini akan menjadi musim yang sangat menarik, tiga pembalap top berubah tunggangan motor, terutama Lorenzo," terang Rossi, seperti dikutip dari AS, Minggu (22/1/2017).

Kepindahannya itu sangat bersejarah mengingat dia telah sembilan tahun berada di Yamaha dan sekarang beralih ke Ducati. Sementara Iannone di Suzuki," ucapnya.

(David Permana)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Pesan Berantai Wabah Antraks di Sleman Hoax

Posted: 22 Jan 2017 03:46 AM PST

Liputan6.com, Sleman - Tiga hari terakhir beredar pesan berantai terjadi wabah antraks di dua desa di Godean, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Dalam pesan berantai tersebut, RSUP Dr Sardjito melarang warga berkunjung ke lokasi tersebut hingga dinyatakan aman.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Minggu (22/01/2017), pesan tersebut terlihat meyakinkan karena disertai copy surat dari RSUP Dr Sardjito. Isinya, menyatakan ada pasien meninggal akibat terpapar antraks.

Pihak RSUP Dr Sardjito dan Universitas Gadjah Mada (UGM) membantah ada kasus antraks di dua desa tersebut. Foto copy surat yang beredar juga dipastikan palsu. Oleh sebab itu masyarakat diminta tidak panik.

"Dipastikan di sana tidak ada kasus antraks hewan. Sehingga jangan takut untuk pergi ke sana tetap bisa dilakukan," kata pakar antraks FK UGM.

Menurut Wakil Presiden Jusuf Kalla, perlu dilakukan operasi pencegahan soal antraks. Hal ini agar tidak menimbulkan ketakutan di masyarakat.

"Biasanya kalau ada terbuka begitu memang kadang-kadang orang takut. Bahayanya untuk masyarakat. Masyarakat jadi takut makan daging," kata Kalla.

Antraks merupakan penyakit yang ditularkan hewan ternak kepada manusia. Namun, sangat jarang ditemukan penularan dari manusia ke manusia lain. Dari seluruh kasus yang ditemukan, 99 persen bisa disembuhkan.

Simak tayangan video selengkapnya dalam tautan ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pernah Diserang Donald Trump, Begini Reaksi Kristen Stewart

Posted: 22 Jan 2017 03:46 AM PST

Liputan6.com, Los Angeles - Kicauan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump di Twitter pada 2012 lalu kembali jadi sorotan. Uniknya, apa yang dilontarkannya itu bukan masalah politik, melainkan kisah cinta Robert Pattinson dan Kristen Stewart.

Ya, seperti dikutip dari laman Ace Showbiz, Minggu (22/1/2017), Donald Trump ternyata memberi saran kepada Robert Pattinson agar tak pernah menerima lagi Kristen sebagai kekasihnya. Saat itu ia begitu yakin kalau Kristen akan kembali mengkhianati cinta Robert seperti yang pernah dilakukannya dulu bersama Rupert Sanders.

Donald Trump (Reuters)

"Robert Pattinson seharusnya jangan menerima Kristen Stewart lagi. Ia pernah mengkhianati Robert dan akan melakukannya lagi. Tunggu saja. Robert bisa mendapat seseorang yang lebih baik," tulis Donald via Twitter pada 2012 silam.

"Semua orang tahu kalau aku benar soal Robert Pattinson yang harus meninggalkan Kristen Stewart. Dalam beberapa tahun ke depan, ia akan berterimakasih kepadaku. Berpikirlah yang cerdas, Robert," tambahnya.

Kristen Stewart dan Robert Pattinson. Sumber : elle.com.

Setelah sekian lama tweet tersebut beredar, Kristen pun akhirnya mau menanggapi. Hal itu dilakukannya saat mempromosikan film hasil garapannya, Come Swim di Sundance Film Festival 2017.

"Dia (Donald Trump) pernah marah padaku pada beberapa tahun lalu, ia terlihat begitu terobsesi, yang mana itu terlihat gila," ucap Kristen soal cuitan Donald. "Pada poin ini, kurasa dia telah menjadi bintang reality show. Kupikir dia akan segera berkicau tentang ini," tambahnya.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Nasdem Rayakan Natal di Ancol, Surya Paloh Tak Terlihat

Posted: 22 Jan 2017 03:41 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Perayaan Natal yang digelar Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem DKI Jakarta di Ballroom Krakatau Hotel Mercure Ancol tak dihadiri Surya Paloh. Begitupun tokoh lainnya yang dijadwalkan hadir.

Meski sudah berlangsung sejak pukul 15.00 WIB, Minggu (22/1/2017), dari pantauan Liputan6.com hingga pukul 18.00 WIB, tak satu pun tokoh yang dijadwalkan itu hadir.

Dalam rencananya, perayaan ini akan dihadiri oleh Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh dan juga mengundang Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya Bakar, dan Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat.

"Mungkin nanti kali ya, barengan sama Bapak karena rencananya (Surya Paloh) akan datang, tapi malam. Sekitar pukul 18.00 kami ada acara lagi," ujar seorang panitia acara di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta Utara, Minggu (22/1/2017).

Dalam sambutannya, Sekretaris DPW Partai Nasdem DKI Jakarta, Wibi Andrino berharap dengan adanya perayaan Natal yang bertajuk 'Aku Takkan Goyah Untuk Selama-Lamanya' ini, masyarakat khususnya para kader Nasdem bisa selalu menjaga kerukunan antarumat beragama di Indonesia, terutama di Jakarta.

"Melalui perayaan Natal ini, Partai NasDem DKI mengajak seluruh kader-kader Nasdem bersama masyarakat agar menjaga kerukunan antarumat beragama di Indonesia, damai di hati damai di bumi," ujar Wibi.

Ia berharap perayaan Natal tersebut bisa menanamkan kembali sikap tenggang rasa yang merupakan pegangan hidup bermasyarakat di Indonesia.

"Semoga dengan semangat tepa selira kita semua mampu menjadi agen-agen perubahan di lingkungan masyarakat, DKI Jakarta khususnya," ucap Wibi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Eibar vs Barcelona: Faktor Lapangan Jadi Ganjalan

Posted: 22 Jan 2017 03:40 AM PST

Liputan6.com, Eibar - Barcelona akan melanjutkan kiprah di La Liga. Akhir pekan ini mereka dijadwalkan bertandang ke markas Eibar di Estadio Municipal de Ipurua, Minggu dini hari WIB (22/1/2017).

Misi Barcelona sudah tentu meraih tiga poin. Mereka membutuhkan kemenangan demi kembali memepet Sevilla dan Real Madrid, di posisi puncak serta kedua klasemen sementara.

Dalam lawatan itu, Barcelona membawa bekal kepercayaan diri tinggi, yakni kemenangan dalam tiga laga beruntun. Termasuk pada tengah pekan menghadapi Real Sociedad di ajang Copa del Rey.

Namun, jelang pertandingan, pelatih Barcelona punya satu kecemasan. Anehnya, itu bukan terkait dengan performa kubu lawan, melainkan lapangan di Eibar.

"Saya cemas soal lapangan karena ramalan cuaca. Ketika kondisi bagus, maka sepakbola bisa dimainkan dengan bagus juga," kata Enrique.

Untuk Eibar, saat ini mereka duduk di posisi sembilan klasemen. Anak asuh Jose Luis Mendilibar ini, sudah mengumpulkan 26 poin, sama seperti Espanyol yang parkir tepat di bawahnya.

Terakhir Eibar berhasil menang atas Sporting Gijon. Sayangnya, jika menilik lebih jauh, performa mereka terbilang masih labil. Dalam lima laga terakhir, mereka dua kali kalah dan dua kali imbang.

Kabar buruk bagi Barcelona, pada pertandingan melawan Eibar mereka tidak diperkuat Andres Iniesta yang mengalami cedera. Begitu juga dengan Javier Mascherano yang terpaksa absen karena akumulasi kartu.

Sementara, Eibar kemungkinan tidak memainkan Kike dan Ivan Ramis yang dibekap cedera. Sementara  Anaitz Arbilla kondisi masih meragukan.

Prakiraan susunan pemain:

Eibar: Riesgo; Capa, Lejeune, Mauro dos Santos, Luna; Escalante, Dani Garcia; Leon, Adrian Gonzalez, Inui; Enrich.

Barcelona : Andre ter Stegen; Sergi Roberto, Pique, Umtiti, Alba; Busquets, Andre Gomes, Rakitic; Lionel Messi, Suarez, Neymar.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Perahu Pemancing Terbalik di Malahayu Brebes, 1 Tewas

Posted: 22 Jan 2017 03:39 AM PST

Liputan6.com, Brebes - Pencarian korban perahu terbalik di objek wisata Malahayu, Brebes, Jawa Tengah, akhirnya membuahkan hasil. Korban bernama Bambang Lesmana warga Dukuh Anjun, Brebes, ditemukan Tim SAR pada Minggu siang.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Minggu (22/01/2017), korban tenggelam setelah perahu yang ditumpangi bersama empat orang lainnya terbalik. Ketika itu, mereka hendak pulang usai memancing pada Sabtu kemarin, 21 Januari.

Pencari ikan yang ada di sekitar lokasi kejadian hanya berhasil menolong empat orang.

"Posisi jauh pak, enggak sampai. Akhirnya ban keseret ombak, saya puter lagi, Bambang udah tenggelam," kata Cartim.

Sementara itu, kondisi empat korban selamat masih lemah dan harus menjalani perawatan. Dua korban dirawat di Pukesmas Malahayu sedangkan lainnya di Rumah Sakit Asyifaan Nahdiyah, Kecamatan Banjarharjo, Brebes.

Simak tayangan video selengkapnya dalam tautan ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tak Ada Lagi Negosiasi Bagi Hasil di Blok ONWJ

Posted: 22 Jan 2017 03:36 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menegaskan bahwa skema baru kerja sama minyak dan gas bumi (migas) berupa kontrak bagi hasil gross split sangat transparan dan adil bagi pemerintah maupun si kontraktor. Saat ini, kontrak ‎gross split sudah diterapkan untuk Blok Migas ONWJ (Offshore North West Java) yang dikelola PT Pertamina Hulu Energi.

Anggota Komisi VII DPR, Ramson Siagian saat Diskusi Energi Kita, mengungkapkan ‎ketentuan bagi hasil gross split tertuang dalam Peraturan Menteri ESDM Nomor 8 Tahun 2017 dan efektif berlaku 16 Januari 2017. Di mana untuk minyak bumi, pemerintah mendapat jatah 57 persen dan 43 persen kontraktor. Sedangkan untuk gas bumi porsinya 52 persen negara dan 48 persen kontraktor.

"Blok ONWJ sudah diputuskan bagi hasilnya kontraktor 62,5 persen negara dan 37,5 persen kontraktor untuk gas. Sementara minyak jatahnya 42,5 persen negara dan kontraktor 57,5 persen. Baru mulai ‎saja sudah beda dengan standar di Permen, ini kan bikin publik bertanya-tanya ada apa," katanya di Gedung Dewan Pers, Jakarta, Minggu (22/1/2017).

Sementara itu, Direktur Jenderal Migas Kementerian ESDM Wiratmaja Puja ‎menjelaskan, gross split ini terdiri dari tiga mekanisme. Pertama, bagi hasil awal (base split). Kedua, variabel split dan ketiga progresif split. Pada base split, bagi hasil minyak 57 persen untuk negara dan 43 persen kontraktor.

"Yang variabel split ada 10 komponen, itu bisa plus dan minus. Misalnya lokasi blok migas di offshore ‎atau laut dalam dan menggunakan komponen dalam negeri, maka dapat plus atau tambahan," ujarnya.

Kemudian ada mekanisme progresif split yang tergantung harga minyak. Sambung Wiratmaja, bila harga minyak dunia sedang turun, maka kontraktor dapat tambahan. Sedangkan sebaliknya, jika harga minyak dunia tinggi, pemerintah yang dapat tambahan.

"Ini akan dikombinasikan. Setiap bulan akan diubah atau dievaluasi sesuai harga minyak dunia. Jadi sifatnya dinamis, tidak ada abu-abu‎," tegasnya.

"Setiap bulan komponen dievaluasi. Kalau harga minyak dunia sekitar US$ 55-US$ 70 per barel, kontraktor dapat 2,5 persen. Kalau US$ 85-US$ 100 per barel , pemerintah yang dapat 2,5 persen, dan kalau di atas US$ 100 per barel, pemerintah dapat tambahan 5 persen," terang Wiratmaja.

Saat ini, katanya, harga minyak dunia berkisar US$ 55-US$ 70 per barel sehingga kontraktor yang menandatangani skema gross split ini mendapatkan tambahan 25 persen. Perhitungannya menggunakan base split lebih dahulu.

‎"Blok ONWJ kan di laut dengan kedalaman 20-50 meter, jadi dia dapat tambahan 8 persen. Kalau offshore, dapat tambahan dari variabel split 8 persen. Variabel lain misalnya lokal konten dapat 3 persen. Jadi tidak ada negosiasi yang berlama-lama. Itu fix," tegas Wiratmaja. (Fik/Gdn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kisah Kerangka Berpelukan yang Dijuluki Romeo dan Juliet

Posted: 22 Jan 2017 03:36 AM PST

Liputan6.com, Mantua - Dua buah kerangka manusia yang dijuluki "Lovers of Vadaro" atau dikenal sebagai Romeo dan Juliet prasejarah ditemukan oleh sebuah tim arkeolog pada tahun 2007 di di Italia. Dua pemilik kerangka tersebut diyakini meninggal ketika menatap mata satu sama lain dan saling berpelukan.

Dikutip dari Ancient Origins, Minggu (22/1/2017), selama 6.000 tahun kerangka pasangan muda itu tak diketahui keberadaannya. Kerangka itu baru ditemukan sepuluh tahun lalu, ketika makam mereka ditemukan di dekat Mantua, Lombardy.

Diekskavasi di desa Valdaro, tim arkeolog yang dipimpin oleh Elena Marisa Menotti menemukan kerangka tersebut: seorang laki-laki dan perempuan muda yang diyakini berusia sekitar 20-an, saling menatap, tangan dan kaki mereka terjalin seakan mereka sedang berpelukan.

Lebih menakjubkan lagi, pemakaman ganda di Zaman Batu bukan merupakan hal umum dan posisi pasangan itu juga sangat unik. Kerangka itu juga satu-satunya pemakaman ganda yang telah ditemukan di Italia Utara hingga saat ini.

Ketika pasangan itu ditemukan, foto mereka disebar di media seluruh dunia. Terlebih penemuan itu terjadi di dekat Hari Valentine.

Para sejarawan tak dapat menentukan bagaimana pasangan itu meninggal. Namun dalam anggapan populer mereka telah menjadi simbol Romeo dan Juliet dari Zaman Prasejarah, kekasih bernasib sial yang memutuskan untuk bunuh diri.

Teori tersebut didukung oleh fakta dengan ditemukannya fosil tersebut di Mantua, 40 kilometer dari Verona, kota yang dikisahkan Shakespeare dalam maha karya yang dipublikasikan pertama kali pada tahun 1597 tersebut.

Kerangka pasangan Zaman Batu ditemukan sedang menatap satu sama lain. (Dagmar Hollmann)

Namun penelitian lebih lanjut menunjukkan bahwa kerangkat tersebut tak memiliki tanda-tanda kematian akibat bunuh diri.

Di samping cerita romantis yang menyelimuti kerangka tersebut, penemuan itu menjadi salah satu penemuan paling luar biasa dalam arkeologi Zaman Batu.

"Saya sangat senang terhadap penemuan ini. Saya telah terlibat di banyak ekskavasi di seluruh Italia, tetapi tidak ada yang menggembirakan seperti ini," ujar Menotti.

"Saya sudah melakukan ekskavasi di Pompeii, semua situs terkenal. Tapi saya belum pernah merasa seperti ini karena ini merupakan sebuah penemuan yang istimewa," kata perempuan yang telah berkecimpung di bidang arkelogi selama 25 tahun itu.

Meski itu bukan satu-satunya makam Zaman Batu yang terdiri dari dua orang, namun posisi pasangan tersebut membuatnya istimewa. Setelah melakukan pemeriksaan awal, pasangan tersebut tak hanya berusia muda, tetapi juga memiliki tinggi badan yang pendek, yakni masing-masing 158 sentimeter.

Peneliti juga berspekulasi, 5.000 tahun yang lalu daerah sekitar Mantua adalah rawa yang saling silang dengan sungai. Lingkungan tersebut membuat kerangka terawetkan dengan baik.

Meski misteri kematian mereka belum terpecahkan, banyak orang dari seluruh dunia khusus berpergian ke Italia untuk melihat secara langsung pasangan romantis paling kuno tersebut.

Kerangka berpelukan tersebut pertama kali ditampilkan di depan umum pada September 2011 dan saat ini bisa dilihat di Archaeological Museum of Mantua.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kilas Pilkada: KPUD Berdayakan Warga Rakit Kotak Suara Pilkada

Posted: 22 Jan 2017 03:32 AM PST

Liputan6.com, Banjarnegara - Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Banjarnegara, Jawa Tengah, kebut persiapan logistik kotak suara. Salah satunya adalah dengan mengerahkan puluhan warga untuk merakit kotak suara pilkada.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Minggu (22/1/2017), upah untuk merakit setiap kotak suara diberikan sebesar Rp 2.250. Rata-rata setiap orang dapat merakit 40 hingga 50 kotak suara selama empat hari.

Di Yogyakarta, guna menekan angka golongan putih (golput), Komisi Pemilihan Umum (KPU) Yogyakarta mempersiapkan tiga kali debat pasangan calon walikota dan wakil walikota. Yaitu dua kali debat pada Januari dan satu kali pada Februari mendatang.

Agar berjalan lancar, debat publik dilakukan dengan aturan ketat, salah satunya membatasi jumlah pendukung paslon dan larangan membawa spanduk.

Sementara di Bali, KPU Buleleng, menggelar sosialisasi pilkada serentak kepada masyarakat Minggu pagi (22/1/2017. Sosialisasi bertujuan untuk menekan angka golput, dalam pemilihan kepala daerah di Kabupaten Buleleng.

KPU menargetkan partisipasi pemilih dalam pilkada serentak di Februari mendatang mencapai 85 persen.

Saksikan tayangan video selengkapnya dalam tautan ini.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Pelatih Calon Pengganti Arsene Wenger di Arsenal

Posted: 22 Jan 2017 03:30 AM PST

Liputan6.com, London - Manajer Arsenal, Arsene Wenger, belum mau terburu-buru memperpanjang kontraknya bersama tim. Hal ini makin menguatkan rumor bahwa sang manajer tampak ragu memperpanjang masa baktinya di klub London Utara itu.

Kontrak Wenger bersama Arsenal memang baru bakal kedaluwarsa pada Juni 2017. Namun, sampai saat ini manajer asal Prancis itu belum menggelar pembicaraan soal kontrak dengan manajemen The Gunners.

Belakangan, arsitek Juventus, Massimiliano Allegri, santer disebut-sebut didekati manajemen Arsenal. Bahkan, Allegri sengaja sudah belajar bahasa Inggris.

Akan tetapi, hal itu dengan tegas dibantah allenatore asal Italia itu. Saat ini, dirinya tengah menikmati karier bersama La Vecchia Signora.

Selain Allegri, beberapa kandidat lain juga masuk dalam daftar. Mereka yang paling tepat ini dilihat dari berbagai aspek, mulai dari skema, sepak terjang, dan tentunya prestasi. Berikut daftarnya:

5. Patrick Vieira

Vieira adalah legenda sejati Arsenal. Saat ini, dia sedang menimba ilmu bersama Manchester City. Namun, dalam semusim terakhir, dia dipercaya untuk tangani New York City FC.

Musim lalu, Vieira sukses membawa NYFC finis di urutan runner-up MLS 2016. Tentu, dengan berbagai ilmu yang didapat, Vieira bisa saja ditunjuk untuk menggantikan Wenger. Namun, dia masih memiliki kontrak di sana sampai 31 Desember 2018.

4. Ronald Koeman

Koeman sempat disebut-sebut bakal menjadi pengganti potensial Wenger. Tapi, dia akhirnya memilih Everton sebagai pelabuhan barunya.

Koeman juga punya catatan yang bagus ketika berhadapan dengan Arsenal. Ia pernah menyingkirkan The Gunners dalam ajang Piala Liga 2014. Saat ini, manajer asal Belanda itu mampu membawa Everton sementara duduk di posisi ketujuh dan hanya berselisih 9 poin saja dari peringkat keempat.

3. Diego Simeone

Simeone adalah salah satu pelatih yang sangat sukses meski umurnya masih 46 tahun. Dia adalah sosok yang berhasil memutus dominasi Barcelona dan Real Madrid di La Liga.

Gaya Simeone mungkin tidak sesuai dengan apa yang telah dibangun Wenger. Tapi, beberapa indikator sangat dibutuhkan, seperti disiplin pertahanan dan keuletan. Pelatih asal Argentina pernah sangat ingin untuk meninggalkan ibu kota Spanyol setelah patah hati di Liga Champions musim panas lalu.

2. Eddie Howe

Eddie Howe adalah salah satu sosok yang sukses membangkitkan Bournemouth. Meskipun tak ada piala yang dimenangkannya, tetapi Howe bisa membuat permainan yang menarik. Tentu dengan uang yang besar dari Arsenal bisa membuatnya bebas meramu tim impian.

Namun, saat ditanya tentang kebenaran kabar tersebut, Howe enggan berkomentar banyak. Pelatih berkebangsaan Inggris tersebut menegaskan tidak mau peduli tentang rumor yang beredar, karena hanya ingin fokus kepada Bournemouth.

1. Massimiliano Allegri

Nama Allegri belakangan memang kerap dikabarkan bakal cabut. Ini setelah dia diterpa isu keributan dengan beberapa pemain pilar, termasuk kiper sekaligus kapten Gianluigi Buffon. Dia juga disebut-sebut tergoda menangani tim London Utara itu karena punya anggaran transfer lebih besar.

Dengan melimpahnya uang untuk belanja pemain, Allegri nanti bakal membangun dinasti sendiri. Dia akan memboyong pilar-pilar muda berbakat agar tim besutannya tersebut mampu bertahan hingga 10 tahun ke depan.

Ada satu indikator lain yang menarik dari Alegri. Dia sangat berpengalaman di Eropa. Ini bisa jadi jawaban setelah Arsenal seakan cuma jadi penghibur di Liga Champions.

(I. Eka Setiawan)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pelajar Bogor Galang Dana untuk Adela Penderita Kanker Tulang

Posted: 22 Jan 2017 03:29 AM PST

Liputan6.com, Bogor - Puluhan pelajar SMP Negeri 20 Kota Bogor, Jawa Barat menggelar aksi penggalangan dana untuk biaya pengobatan Adela Risqi (15), penderita osteosarcoma atau kanker tulang.

Aksi yang digelar di kawasan car free day atau kawasan tanpa kendaraan bermotor di, Jalan Sudirman, Kota Bogor merupakan wujud keprihatinan mereka dengan kondisi Adela yang semakin memprihatinkan akibat penyakit yang ia derita.

Aksi simpatik yang digelar pada Minggu pagi ini langsung menjadi perhatian warga. Satu per satu dari mereka mengeluarkan sejumlah uang sumbangan yang ditadah dengan kardus oleh para peserta aksi.

Bukan kali ini saja, para pelajar kelas IX ini juga menggalang dana melalui media sosial. Mereka mencoba menyentuh hati donatur untuk memberikan bantuan dana pengobatan yang sangat dibutuhkan oleh Adela saat ini.

"Alhamdulillah pagi ini terkumpul 300 ribu rupiah, masih jauh dari harapan untuk biaya pengobatan Adela yang saat ini makin parah," kata Shela Dwi Ananda, Minggu (22/1/2017).

Dia berharap bantuan ini bisa sedikit mengurangi beban Adelia. Dan uang ini bisa digunakan untuk membeli obat. "Makanya kami menggelar aksi di jalan dan akan terus melakukan penggalangan dana," ucap Shela.

Simpati Adik Kelas

Adela, anak keempat dari lima bersaudara dari pasangan Betty Supenty dan Iriana Soleh ini divonis dokter Rumah Sakit Cipto Mangunkusomo (RSCM) Jakarta mengidap penyakit osteosarcoma atau kanker tulang sejak dua tahun lalu.

Faktor ekonomi menjadi penyebab, Adela yang seharusnya dirawat intensif di rumah sakit, hanya bisa berobat di rumahnya dengan menggunakan obat yang tidak tercover BPJS.

Kondisi ini pun menuai banyak simpati, terutama adik-adik kelas Adela di SMP Negeri 20 Kota Bogor. Mereka terdorong untuk membantu mantan kakak kelasnya yang kini duduk di bangku kelas 1 SMK Negeri 1 Kota Bogor ini.

"Ini dilakukan sebagai wujud keprihatinan kami," ujar Zhalfa.

Sejak empat bulan terakhir kondisi Adela begitu memilukan. Badannya yang dulu berisi, kini kurus kering. Untuk bernapas pun harus dibantu dengan tabung oksigen.

Selama itu pula, ia hanya menjalani rawat jalan. Adela sempat dirawat selama satu minggu di RS PMI Bogor belum lama ini, namun kondisinya belum membaik.

Obat yang Mahal

Betty Supenti, ibu kandung Adela menuturkan anaknya sudah 8 bulan tidak masuk sekolah karena sakit.

"Keluhan sakitnya sudah terasa 2 tahun lalu. Mulai parahnya 4 bulan terakhir ini," ucap warga Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Tanah Sareal, Kota Bogor ini.

Menurut Betty, anak keempatnya ini harus melakukan pemeriksaan medis 3-4 kali dalam sebulan. Sebelum dirawat, Adela juga sempat ditolak beberapa rumah sakit swasta termasuk RSUD Kota Bogor.

"Setelah bisa masuk rumah sakit, ternyata obatnya tidak dicover BPJS," kata dia.

Padahal, biaya obat yang dibutuhkan untuk menyembuhkan penyakit anak perempuannya ini sangat mahal.

"Saya berharap ada uluran tangan dari donatur," kata Betty, istri buruh pabrik sepatu di Bogor ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Banjir Genangi Tuban hingga Gethuk Modern 300 Meter

Posted: 22 Jan 2017 03:27 AM PST

Liputan6.com, Tuban - Ratusan rumah di Tuban, Jawa Timur, kebanjiran akibat meluapnya Sungai Kening. Aktivitas warga terganggu, termasuk pesta perkawinan yang bubar karena lokasi acara tergenang.

Sementara itu, gethuk merupakan penganan khas Indonesia yang terbuat dari singkong. Di Bojonegoro, Jawa Timur, gethuk dibuat sepanjang 300 meter. Gethuk ini termasuk gethuk modern, sebab ditambahi keju dan cokelat. Seperti apa rasanya?

Saksikan tayangan video selengkapnya dalam

.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Alasan Dewi Sanca Nekat Coba Bunuh Diri

Posted: 22 Jan 2017 03:23 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pedangdut ‎Dewi Sanca tengah menjalani perawatan di RS Husada, Jakarta Barat. Penyanyi 33 tahun itu dirawat lantaran mengalami luka robek pada bagian pergelangan tangannya.

Dewi Sanca mengaku baru saja mencoba bunuh diri dengan cara menggoreskan pecahan beling ke bagian urat nadi.

Liputan6.com

"Iya (coba bunuh diri). Ini lagi dirawat di rumah sakit," ungkap Dewi Sanca saat dihubungi via telepon, Minggu (22/1/2017).

Pelantun lagu "Cintaku Telolet" ini mengaku nekat berniat mengakhiri hidupnya lantaran terlibat cekcok dengan sang kekasih. Karena emosi, Dewi Sanca pun tak dapat berpikir jernih. Beruntung, kejadian itu diketahui banyak orang yang langsung membawanya ke rumah sakit.

Dewi Sanca

"Aku dan pacarku ada salah paham. Dia tuduh aku melakukan hal yang tidak menghargai dia, aku enggak merasa lakukan itu. Karena emosi, langsung aku tancapkan aja (beling) ke tanganku," kata Dewi Sanca.

"Walau baru pacaran enam bulan, kami sudah sama-sama serius. Tapi kalau sudah begini, aku pasrah saja. Sekarang pun dokter belum izinkan aku pulang," ujar Dewi Sanca. (Ras)‎

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

20 Tahun Balapan di MotoGP, Rossi Masih Suka Tegang?

Posted: 22 Jan 2017 03:20 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Dua pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi dan Maverick Vinales kunjungi Jakarta pada Sabtu (22/1/2017). Rossi pun bercerita soal kisahnya selama balapan 20 tahun di MotoGP.

Debut di kelas 125 cc pada 1997 lalu, apakah Rossi masih suka rasakan ketegangan setiap melakoni balapan di lintasan MotoGP? Rossi mengatakan, ketegangan pasti ada setiap balapan.

"Perasaan sebelum balapan tetap sama seperti 20 tahun lalu. Kegiatan sudah padat sejak pagi hari, tapi yang penting tetap usahakan rileks," kata Rossi kepada wartawan di Jakarta, Sabtu (22/1/2017).

"Itu yang saya lakukan setiap tahun, ya walaupun tak bisa dipungkiri jantung berdegup lebih cepat," ujarnya, menambahkan.

Rossi dan Vinales kunjungi Jakarta dalam rangka memperkenalkan sebuah produk anyar dari Yamaha yang akan dirilis pada Senin, 23 Januari besok. Awalnya diduga hanya Vinales saja yang ke Jakarta.

Namun Rossi ternyata tetap ikut undangan dari Yamaha Indonesia. Peluncuran produk rencananya bakal dilakukan di Sirkuit Sentul dan disiarkan langsung lewat facebook resmi Yamaha Indonesia

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mengintip Garasi Termahal Dunia, Apa Saja Isinya?

Posted: 22 Jan 2017 03:18 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Setiap orang tentu bercita-cita memiliki rumah idaman. Sehingga segala hal yang disukai pemiliknya sebisa mungkin ada di rumah, termasuk soal hobi otomotif.

Sebuah rumah seharga US$250 juta ini contohnya. Kegilaan sang pemilik membuatnya membangun garasi, yang lebih mirip dengan showroom di dalam rumah. Jumlahnya tak tanggung-tanggung ada 10 sepeda motor dan 12 mobil.

Mengutip laman CNBC, rumah memiliki sejumlah mobil mewah termasuk Rolls-Royce Dawn, Ferrari 488, dan dua mobil termahal, yakni Pagani Huayra dan Mercedes Benz 540K.

Menurut laporan, harga Pagani capai US$ 2 juta dan Mercedes 540 US$ 15 juta. Bila ditotal dari seluruh koleksi, garasi mobil itu bisa jadi yang termahal di dunia.

Melalui video, terlihat ada Spyker C8, Ariel, juga Atom 3. Sementara di luar ada Rolls-Royce convertibel, Bentley Continental GT, dan Bugatti Veyron. Selain itu, masih ada koleksi sepeda motor yang sayangnya tak dijelaskan lebih detil.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Segmen 3: Gethuk Sepanjang 300 Meter

Posted: 22 Jan 2017 03:16 AM PST

Liputan6.com, Bojonegoro - Ribuan warga Bojonegoro, Jawa Timur, mengantre untuk mendapatkan gethuk sepanjang 300 meter. Namun yang berbeda, penganan khas Indonesia yang terbuat dari singkong itu dibuat modern dengan ditambahi keju dan cokelat.

Simak tayangan video selengkapnya dalam tautan ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 10 Berita Bola: 3 Kiper Incaran Real Madrid

Posted: 22 Jan 2017 03:10 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Dalam beberapa bulan terakhir, Real Madrid selalu dilaporkan sedang mencari kiper baru. Beberapa nama sudah masuk dalam daftar incaran mereka. Salah satunya adalah kiper andalan Chelsea, Thibaut Courtois.

Sudah sejak lama posisi Keylor Navas sebagai kiper utama Real Madrid diragukan. Meski pelatih Zinedine Zidane puas dengan kinerjanya sejak musim 2015/2016, faktanya Presiden Florentino Perez menginginkan kiper dengan status bintang.

Tak heran jika Navas mulai dikabarkan bakal angkat kaki dari Santiago Bernabeu. Namun, sebelum itu terjadi Los Blancos akan terlebih dulu mendaratkan kiper anyar yang berkualitas.

Berita daftar kiper incaran Real Madrid menjadi artikel favorit pembaca kanal bola Liputan6.com. Selain itu, ada juga sembilan artikel lain yang mendapatkan banyak perhatian dari pembaca.

1. 3 Kiper Ini Jadi Incaran Utama Real Madrid

Kiper Real Madrid, Keylor Navas. (REUTERS/Andreas Hillergren)

Nama kiper Real Madrid Keylor Navas mulai diguncang kabar tak sedap. Penjaga gawang asal Kosta Rika itu,  digosipkan akan meninggalkan Madrid pada akhir musim ini.

Perbincangan soal masa depan Navas mencuat setelah penampilan kiper ini banyak menuai kritikan saat Madrid dikalahkan Sevilla. Dia gagal mengamankan bola tendangan Stevan Jovetic, yang membuat Los Blancos kehilangan poin.

Baca selengkapnya di sini.

2. Ramos Cemerlang, Real Madrid Bungkam Malaga

Para pemain Real Madrid merayakan gol Sergio Ramos saat melawan Malaga pada lanjutan La Liga di Santiago Bernabeu stadium, Madrid, Sabtu (21/1/2017). Madrid menang 2-1. (AP/Francisco Seco)

Real Madrid menang tipis atas Malaga dengan skor 2-1 di Santiago Bernabeu Stadium, Sabtu (21/1/2017) malam WIB dalam lanjutan Liga Spanyol. Bek Real Madrid, Sergio Ramos menjadi bintang kemenangan.

Bermain sebagai tuan rumah, tim besutan Zinedine Zidane itu mendominasi permainan sejak peluit pertama dibunyikan. Pada menit ke-12, Toni Kroos melepaskan umpan terobosan yang langsung disepak Cristiano Ronaldo. Namun, usaha Ronaldo masih bisa diselamatkan kiper Malaga, Carlos Kameni.

Baca selengkapnya di sini.

3. Dramatis, Swansea Permalukan Liverpool di Anfield

Ekspresi kecewa pemain Liverpool, Roberto Firmino (kanan) dan Adam Lallana (kiri) usai kalah dari Swansea City pada lanjutan Premier League di Anfield, Liverpool, (Sabtu (21/1/2017). Liverpool kalah 2-3.  (EPA/Peter Powell)

Liverpool secara dramatis tersungkur usai kalah 2-3 dari Swansea City pada lanjutan Liga Inggris di Anfield, Sabtu (21/1/2017). Tiga gol Swansea dicetak oleh Fernando Llorente (2 gol) dan Gylvi Sigurdsson.

Sedangkan dua gol Liverpool diborong oleh Roberto Firmino. Kekalahan ini membuat posisi Liverpool di peringkat tiga terancam digusur Arsenal.

Baca selengkapnya di sini.

4. 2 Blunder Lloris Warnai Hasil Imbang Manchester City Vs Spurs

5. Luis Milla Latih Timnas Indonesia, Ini Kata Putri Cantiknya

6. Prediksi Real Madrid Vs Malaga: Los Blancos Tegang

7. Maldini Bikin Chelsea Patah Hati

8. Menang Telak di Laga Uji Coba, Wonderkid Persib Dapat Pujian

9. Rooney Selamatkan MU dari Kekalahan

10. Fakta Menarik Stoke Vs MU: Rooney Pecahkan Dua Rekor Sekaligus

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Segmen 2: Antraks di Sleman Hoax hingga Suasana Jelang Imlek

Posted: 22 Jan 2017 03:09 AM PST

Liputan6.com, Sleman - Pesan berantai mengenai wabah antraks di dua desa di Godean, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta dipastikan hoax atau kabar bohong. Salinan surat dari RSUP Dokter Sardjito yang menyatakan ada pasien antraks meninggal dunia juga dipastikan palsu.

Sementara itu, suasana menyambut Imlek atau tradisi perayaan tahun baru China, mulai terasa di sejumlah tempat peribadatan di berbagai daerah. Di Temanggung, Jawa Tengah, dalam menyambut datangnya Imlek, sejumlah Klenteng mulai dibersihkan.

Saksikan tayangan video selengkapnya dalam tautan ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Penangkaran Rusa Bogor, Destinasi Wisata Edukatif Bernuansa Alam

Posted: 22 Jan 2017 03:01 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Selain kawasan Puncak, Bogor merupakan destinasi favorit warga Jakarta dan sekitarnya untuk mengisi libur akhir pekan. Kota yang dijuluki kota hujan ini tak hanya menawarkan pemandangan alam yang indah, tetapi juga sajian kuliner dan tempat wisata yang selalu ramai dikunjungi wisatawan.

Diantara banyaknya tempat wisata yang ada, wisata penangkaran rusa Giri Jaya sangat cocok dijadikan referensi liburan bagi Anda yang ingin mengajak anak dan keluarga.

Tempat wisata yang terletak di Desa Buana Jaya, Kecamatan Tanjung Sari, Kabupaten Bogor ini menyajikan suasana yang nyaman dengan udara segar dan pepohonan hijau nan rimbun.

Tak hanya menikmati keindahan alam, para pengunjung pun dapat mengajak si kecil bermain sambil belajar mengenal berbagai ragam flora dan fauna yang jarang ditemui apalagi di kota–kota besar.

Di area seluas 8,6 hektar ini, pengunjung dapat melihat beragam rusa mulai dari rusa timur, rusa totol dan rusa bawean yang didatangkan dari Jawa dan Bali. Ada pula rusa dari India, Bangladesh, Nepal, dan Sri Lanka.

Konon, rusa spesies tersebut didatangkan ke tanah air atas prakarsa Sir Thomas Stamford Raffles. Pengelola konservasi pun mengizinkan para pengunjung untuk berinteraksi secara langsung dengan rusa-rusa tersebut.

Bahkan pengunjung dapat memberikan makan secara langsung kepada rusa-rusa tersebut dengan membeli makanan rusa yang dijual oleh para petugas di sana.

Menariknya, akses masuk area penangkaran rusa harus melewati jembatan gantung yang terbentang di atas sungai Cibeet. Pemandangan hijau dari pohon-pohon besar menghiasi sepanjang jalan menuju penangkaran rusa yang dikelola oleh PT Perhutani.

Tidak hanya itu, pengelola juga menyediakan tempat bagi pengunjung yang hobi berkemah, lengkap dengan fasilitas outbond.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Segmen 1: Banjir Tuban hingga Sosialisasi Pilkada Buleleng

Posted: 22 Jan 2017 03:01 AM PST

Liputan6.com, Tuban - Luapan Sungai Kening merendam ratusan rumah di Tuban, Jawa Timur. Aktivitas warga terganggu, termasuk pesta perkawinan yang bubar karena lokasi acara tergenang.

Sementara itu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Buleleng, Bali, Minggu pagi (22/1/2017), menggelar sosialisasi pilkada serentak kepada masyarakat. Sosialisasi bertujuan menekan angka golput dalam pemilihan kepala daerah di Kabupaten Buleleng.

Simak tayangan video selengkapnya dalam tautan ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Berburu Siluet Senja di Pantai Tanjung Bayang

Posted: 22 Jan 2017 03:01 AM PST

Liputan6.com, Makassar - Pantai Tanjung Bayang merupakan salah satu objek wisata yang cukup terkenal di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Meski telah banyak menelan korban karena arusnya yang kerap tiba-tiba deras, pantai yang berada di Kelurahan Barombong, Kecamatan Tamalate, Makassar itu hingga saat ini tetap menjadi favorit menghabiskan waktu liburan, terutama saat senja hari.

Selain fasilitas penginapan yang langsung berada di bibir pantai, pengunjung juga dapat menikmati sunset atau matahari tenggelam tanpa penghalang apa pun.

"Senang hunting sunset di sini karena hasilnya pasti bagus tidak ada penghalang," ucap Nina Annisa warga Makassar yang ditemui sedang menanti matahari tenggelam bersama teman-temannya di Pantai Tanjung Bayang, Minggu (22/1/2017).

[bacajuga:Baca Juga](2676031 2693839 2833599)

"Ditambah lagi puluhan perahu tradisional jolloro milik nelayan di sini yang kerap disimpan di bibir pantai jadi objek foto semakin indah," ia menambahkan.

Menyaksikan matahari terbenam dengan utuh diakui Nina merupakan hal yang paling indah dan sekaligus mewarnai liburannya kali ini.

"Ke sini saja kalau ingin saksikan matahari terbenam dengan utuh sekalian foto-foto," ujar dia.

Menikmati matahari tenggelam di Pantai Tanjung Bayang, salah satu objek wisata cukup terkenal di Kota Makassar, Sulsel. (Liputan6.com/Eka Hakim)

Nina mengakui kelebihan utama Pantai Tanjung Bayang karena lokasinya yang menghadap ufuk barat di Selat Makassar. Dengan demikian, orang bisa memandang sunset sepuasnya.

Menurut dia, suatu hal yang sangat menyenangkan jika berhasil melihat matahari tenggelam ke garis horizon. "Matahari disambut langsung oleh lautan yang kemudian membuat pemandangan di Pantai Tanjung Bayang menjadi jingga. Belum lagi perahu para nelayan yang hilir mudik. Saat matahari tenggelam mereka beringsut pergi melaut."

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Kata Bijak Orang Terkenal Soal Uang yang Harus Anda Renungkan

Posted: 22 Jan 2017 03:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Uang adalah hal yang selalu diinginkan hampir semua orang di dunia. Terkadang demi uang, orang rela bekerja keras agar uang yang didapatkan juga maksimal.

Dengan memiliki banyak uang, mereka akan bisa memenuhi kebutuhan dan keinginan mereka selama ini. Namun, terkadang setelah memiliki banyak uang, banyak orang lupa untuk melakukan hal yang seharusnya dilakukan, seperti berbagi dengan sesama.

Namun, memiliki banyak uang ternyata menjadi sebuah tantangan tertentu bagi sebagian orang. Alasannya, dengan memiliki banyak uang apakah mereka mampu mengaturnya dengan baik?

Uang harus diatur sedemikian rupa agar setiap pos kebutuhan dapat terpenuhi. Jika saja kita kurang maksimal dalam mengelola keuangan kita, uang yang jumlahnya banyak sekalipun, lama–kelamaan akan habis juga.

Untuk itu, coba kita renungkan mengenai kata bijak soal uang yang disampaikan oleh orang terkenal seperti dikutip cari Cermati.com, Minggu (22/1/2017):

Uang menjadi Raja

Kata bijak berikut ini mengutip dari ucapan mantan Presiden Amerika, Barack Obama yang mengatakan "uang bukan Satu-satunya jawaban, tapi itu membuat perbedaan". 

Mungkin kita bisa sedikit menyimpulkan bahwa uang memang bisa menjadikan hidup seolah semakin sempurna, namun uang juga membuat keadaan menjadi buruk dan terpuruk sewaktu-waktu.

Karena uang, kita bisa berubah menjadi pribadi yang lain. Uang menjadi motivasi untuk terus bekerja dan terus berambisi untuk semakin memiliki banyak uang. Namun Ambisi yang berlebihan akan membuat jiwa seseorang menjadi terkesan egois dan mengubah kepribadianya.

Cara Pandang Soal Penghasilan

Kalimat bijak soal uang berikutnya adalah "penghasilan kita seperti sepatu, jika terlalu kecil mereka akan menjempit kita, tetapi jika terlalu besar, mereka membuat kita tersandung dalam perjalanan" kutipan Charles Caleb Colton.

Kita bisa menyimpulkan bahwa bekerja dan memiliki pekerjaan adalah hal yang wajib. Kita bekerja keras dalam menjalaninya, dan sebagai balas jasanya kita akan menerima penghasilan yang layak.

Besar kecilnya penghasilan yang didapat tergantung dengan tingginya jabatan dan tanggung jawab pekerjaan yang dilakukan. Dalam hal ini, kita harus selalu bersyukur atas penghasilan yang didapat.

Uang Mengubah kebiasaan

Kata bijak berikutnya adalah "tidak ada Hal yang begitu membentuk kebiasaan selain uang" dikutip oleh Don Marquis. Keberadaan uang telah berhasil membentuk kepribadian orang saat ini, uang bukan hanya digunakan sebagai alat transaksi sehari-hari tapi juga uang menentukan sifat dan karakter seseorang.

Untuk menyikapi hal ini, tentunya kita harus berhati-hati agar tidak terlalu larut dalam uang yang bisa merubah karakter kita kapan saja. Ingatlah banyak hal penting lainya yang harus diutamakan yaitu keluarga dan kesehatan.

Uang Tidak Bodoh

Kutipan berikutnya tentang uang adalah "uang tidak pernah membodohi siapapun, melainkan hanya untuk menunjukan siapa diri kita" kutipan Elbert Hubbard. 

Dalam kutipan ini dijelaskan bahwa uang, selain dapat mengubah sifat dan kepribadian, uang juga bisa menunjukan siapa jati diri kita sebenarnya.

Uang selalu menguji siapapun yang memilikinya. Apakah dia bisa bertahan dengan mengelola banyak uang, atau bahkan selalu kehabisan uang karena tidak benar dalam mengelolanya.

Uang sebagai Hamba yang Baik

"Uang adalah hamba yang baik, namun uang adalah tuan yang buruk" kutipan dari Francis Bacon. Hubungan uang dengan pemiliknya, yaitu Anda sendiri, adalah seperti tuan dengan hambanya.

Anda sendiri yang akan memutuskan bagian mana yang terbaik untuk kehidupan anda sendiri, uang hanya mengikuti alurnya saja. Ini masih dibenarkan, namun jangan sampai justru uang yang menjadi tuan bagi anda.

Keberadaan Waktu lebih berarti dari Uang

"Waktu lebih berarti daripada uang. Anda bisa mendapatkan lebih banyak uang, tetapi anda tidak dapat lebih banyak waktu" kutipan Jim Rohn.

Maksud dari kutipan ini adalah menggambarkan bagaimana beberapa orang yang bekerja hanya untuk uang, menjadikan diri mereka menjadi begitu sempurna.

Dengan uang mereka selalu mendapatkan apa yang mereka inginkan. Namun, jika terlalu menganggapnya penting, kemungkinan anda kehilangan hal membahagiakan lainya seperti momen kebersamaan dengan keluarga dan sahabat, karena mungkin anda terlalu fokus dengan mencari uang.

Kesimpulan

Keberadaan uang memang penting dalam hidup ini, namun sebisa mungkin jangan menjadikan uang berada di Posisi nomor satu dalam hidup anda, karena hidup harus seimbang.

Ada banyak hal lain yang perlu anda lakukan selain hanya mencari uang. Ada keluarga tercinta yang selalu menginginkan keberadaan anda, teman-teman yang menyayangi anda serta hal lain yang tentunya lebih Istimewa dari sekadar uang. (Gdn/Ndw)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mirip Nassar, Peserta Gorontalo Lolos Audisi D'Academy 4

Posted: 22 Jan 2017 03:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Jakarta, kota terakhir diadakannya audisi D'Academy 4. Pada audisi kali ini, banyak pendatang dari kota lain, salah satunya Mohammad Idham, 26 tahun, penyanyi asal Gorontalo yang mencoba peruntungan di audisi Jakarta.

Disaksikan ketiga juri yang hadir, yaitu Inul Daratista, Beniqno dan Nassar. Memulai penampilan dengan lagu berjudul "Gejolak Asmara" karya Adibal Sahrul, lelaki yang datang ditemani sang istri ini, langsung disela oleh Inul yang langsung berdiri. "Butuh minum nggak mas? Jangan terburu-buru, jangan kayak orang dikejar-kejar," komentar Inul.

Mohammad Idham, 26 tahun, penyanyi asal Gorontalo yang lolos audisi Dangdut Academy 4.

Komentar senada pun dilontarkan oleh Beniqno, "Kamu cengkok udah ada, nyantai aja nyanyinya, jangan pengen cepet selesai karena jadi ngga enak, rasanya jadi ngga ada." Mencoba melanjutkan penampilannya, Beniqno kembali memberi komentar, "Saya suka cengkok kamu, kamu bisa nyanyi, kamu bisa ngenakin lagu sebenernya. Cuma...," kata Beniqno diiringi jeda.

Kemudian, untuk mencairkan suasana, Nassar berduet dengan Idham menyanyikan lagu berjudul "Zubaedah" milik Mansyur S. Inul memberikan komentar dan pujian, "Tipe suara kamu mirip Nassar."

Inul Daratista salah satu juri Dangdut Academy 4 (Foto: Umi Septia)

Setelah menyelesaikan penampilan bersama Nassar, juri kembali memberikan komentarnya. "Kalau nyanyi mana yang mau dicengkok, mau refrain 1 atau refrain 2," kata Nassar.

Namun, setelah melewati masa-masa mendebarkan, akhirnya juri menyatakan Idham lolos dan mendapatkan golden ticket D'Academy 4.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Fakta Menarik Jelang Arsenal Vs Burnley

Posted: 22 Jan 2017 03:00 AM PST

Liputan6.com, London - Arsenal menghadapi Burnley di Emirates Stadium, Minggu (22/1/2017). Pertandingan ini menjadi kesempatan emas untuk memperbaiki posisi. Jika menang, Arsenal akan melesat ke posisi dua klasemen sementara.

Saat ini Arsenal mengantongi 44 poin. Dengan kemenangan atas Burnley, mereka akan melewati Tottenham Hotspur (46) dan Liverpool (45).

Tapi, mengalahkan Burnley tidak semudah membalik telapak tangan. Meski berada di papan tengah, performa mereka belakangan mulai menanjak. Dalam empat laga terakhir, The Clarets selalu mendulang kemenangan.

Fakta Menarik:
1. Arsenal tidak pernah menderita kekalahan dalam lima laga terakhir melawan Burnley. Mereka meraih empat kemenangan dan sekali imbang.
2. Burnley selalu gagal mencetak gol dalam tiga pertemuan terakhir dengan Arsenal.
3. Alexis Sanchez mencatat tiga gol dan assist dalam dua pertandingan tekahir melawan Burnley di Emirates Stadium.
4. Olivier Giroud selalu mencetak gol dalam empat penampilan terakhir di Liga Inggris. Itu catatan terbaiknya sejak April 2015 lalu.
5. Burnley memiliki 13 pencetak gol berbeda musim ini. Namun, hanya tiga pemain mereka yang mampu menghasilkan gol di kandang lawan, yakni Ben Mee, Ashley Barnes, dan Sam Vokes.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

35 Tahun Berkuasa, PM Mauritius Memutuskan Mundur

Posted: 22 Jan 2017 03:00 AM PST

Liputan6.com, Port Lois - Perdana Menteri Mauritius, Anerood Jugnauth mengatakan, ia akan mundur dan menyerahkan kekuasaan kepada putranya, Pravind. Jugnauth yang merupakan PM pertama Mauritius, telah memimpin negara itu sejak tahun 1982.

Ia memulai periode ketiganya pada tahun 2014 lalu. Dalam pidatonya yang disiarkan di televisi, Jugnauth mengatakan, ia mundur demi hadirnya pemimpin yang lebih muda dan lebih dinamis. Demikian seperti dilansir BBC, Minggu, (22/1/2017).

Putra Jugnauth saat ini menjabat sebagai menteri keuangan. Langkah ini mendapat kritikan dari sejumlah partai oposisi, namun tidak banyak yang dapat mereka lakukan untuk menghentikan Jugnauth.

Jugnauth muda merupakan kepala Gerakan Sosialis Militan, partai terbesar dalam koalisi pemerintahan.

Keputusan kontroversial Jugnauth tersebut memicu komentar dari mantan PM, Navin Ramgoolam. Ia memperingatkan bahwa keluarga Jugnauth dapat mengubah Mauritius menjadi "Banana Republic."

"Banana Republic" merupakan istilah politik untuk menggambarkan negara yang politiknya tidak stabil dan ekonominya sangat bergantung pada ekspor sumber daya terbatas, misalnya pisang.

Mauritius merupakan sebuah negara kepulauan yang terletak di Samudera Hindia. Wilayah ini merupakan bekas jajahan Inggris.

Dalam pidatonya, Jugnauth mengutip "tradisi Westminster", yang disebut mengacu pada peralihan kekuasaan dari David Cameron ke Theresa May di Inggris di mana dilakukan tanpa melalui proses pemilu.

Jugnauth dikabarkan akan menyerahkan surat pengunduran dirinya pada Senin pagi waktu setempat.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

4 Manfaat Sex Toy bagi Wanita

Posted: 22 Jan 2017 03:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Penggunaan sex toy atau mainan seks yang masih terbilang tabu, rupanya memiliki manfaat dalam kehidupan seks pasangan.

Dari beragam bentuk sex toy seperti vibrator misalnya dapat memperbaiki orgasme wanita saat bercinta. Seperti dikutip laman Mic, Minggu (22/1/2017) berikut empat fakta seputar sex toy bagi wanita.

Fakta 1
Sex toy tidak hanya digunakan bagi individu yang tidak memiliki pasangan. Bahkan sebuah survei melaporkan sebanyak 78 persen wanita menggunakan sex toy dalam sesi bercinta.

Fakta 2
Sex toy dirancang bukan sekadar untuk memuaskan nafsu pria dan wanita saja, sebab studi terbaru yang dilakukan Kinsey Institute menemukan mainan seks ini justru memperbaiki kehidupan seks pasangan.

Banyak wanita menggunakan vibrator untuk menambah kemampuan bercinta dengan pasangannya.

Fakta 3
Terapis seks, Vanessa Marin mengatakan sex toy mampu menambah kesenangan pasangan saat bercinta.

"Ada banyak mainan seks yang dirancang untuk para pasangan yang bisa digunakan oleh kedua jenis kelamin dan pasangan bisa bersenang-senang bersama saat melakukan hubungan seks," kata Marin.

Fakta 4
Sex toy mampu membantu mengatasi disfungsi seksual pada pria maupun wanita. Seperti manfaat vibrator dapat membantu wanita yang mengalami disfungsi seksual seperti anorgasmia, yaitu kondisi wanita yang tidak dapat mencapai orgasmenya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kreatif, Pria Ubah Ban Bekas Jadi Karya Seni Megah

Posted: 22 Jan 2017 03:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Ban merupakan komponen kendaraan yang teramat penting, tanpa adanya ban, kendaraan seperti mobil atau motor tidak akan dapat berjalan. Namun ban juga memiliki batas pemakaian, setelah jangka pemakaiannya habis, pastilah ban tersebut akan menjadi barang bekas.

Namun ternyata, ada seorang seniman asal California, Amerika Serikat, Blake McFarland (28) yang memanfaatkan ban ban bekas tersebut. Ia mengubah ban yang sudah tidak terpakai, untuk kemudian dimanfaatkan menjadi sebuah karya seni patung yang mengagumkan.

patung dari ban bekas

Patung-patung yang dibuat oleh McFarland nampak begitu hidup, seperti patung hewan yang biasa dibuat olehnya. Ia menciptkan definisi otot pada patungnya dengan begitu teliti, hal inilah yang membuat setiap karyanya nampak hidup.

Setiap ban bekas yang ia daur ulang menjadi karya seni patung, membutuhkan waktu sekitar satu bulan untuk menyelesaikan dan menciptkan bentuk patung dengan luar biasa rinci. Dengan menggunakan 100% ban bekas yang didaur ulang, ia mengklaim karya seni ciptaannya sangat ramah lingkungan.

Blake lahir dan dibesarkan di San Jose, California, dan ia merasa bangga karena beberapa karya seninya sudah dipamerkan di galeri kesenian lokal. Awal mulanya, Blake bukanlah seorang seniman pembuat patung, ia merupakan atlet bisbol profesional yang tergabung di tim bisol Toronto Blue Jays pada 2011. Semasa sekolah, Blake termasuk siswa yang unggul dalam mata pelajaran atletik, ia pernah menerima beasiswa untuk San Jose State University agar dapat bergabung dengan tim bisbol universitas tersebut.

patung dari ban bekas

Awal mula Blake jatuh cinta dengan dunia seni adalah saat ia memulai untuk melukis dengan menggunakan cat akrilik. Ia terus menerus memperluas kemampuan seninya, hingga suatu ketika ia terinspirasi gerakan "Go Green" pada 2013. Hal tersebutlah yang membuat dirinya terpanggil untuk mulai menekuni seni patung menggunakan ban bekas. Blake berpendapat, bahwa seni patung dari ban bekas tidak hanya harus menarik secara visual, namun juga harus ramah lingkungan.

patung dari ban bekas

Saat ini Blake tinggal di San Jose bersama istrinya Jessica, di mana ia menikmati waktu bersama keluarga dan teman-temannya. Ia juga masih melakukan beberapa kegiatan lain seperti, berselancar, berlatih bisbol, dan mengejar masa depannya di dunia artistik patung dengan menggunakan bahan dasar ban bekas.

Penulis:

Soyid Prabowo

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

KEPO: Tingkah Keluarga Pemimpin Negeri yang Jadi Perhatian Masyarakat

Posted: 22 Jan 2017 03:00 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Budaya Unik Rayakan Tahun Baru Imlek

Posted: 22 Jan 2017 03:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Tahun baru Imlek dimaknai tak jauh berbeda dengan tahun baru masehi bagi yang merayakannya. Maka wajar saja bila ada budaya tertentu yang dilakukan untuk menyambut atau menjalankan perayaan yang juga disebut dengan Sin Cia ini.

Imlek sebenarnya terdiri dari dua kata berbeda, im berarti bulan, dan lek berarti kalender. Kata itu berasal dari bahasa Hokkian. Dalam bahasa Inggris, Imlek lebih banyak disebut sebagai Lunar new year.

Di Indonesia, tahun baru Imlek biasanya dirayakan dengan cukup meriah. Selain banyaknya etnis Tionghoa di Indonesia, banyak pula yang menyukai kemeriahannya. Apalagi tahun baru Imlek sudah menjadi hari libur nasional sejak 2002.

Di tempat-tempat perbelanjaan, seperti mal, atribut Imlek pun tampak sangat jelas. Sehingga suasana menjelang Imlek biasanya sangat semarak.

Di samping atributnya yang meriah, masyarakat yang merayakan Imlek sebenarnya memiliki tradisi khusus. Dilansir dari berbagai sumber, tim Liputan6.com mengumpulkannya untuk Anda.

1. Warna merah
Merah dan Imlek sangat lah erat. Segala atribut dari mulai pakaian hingga pernak-pernik lainnya biasanya berwarna merah. Ternyata ini diawali dari kepercayaan Tionghoa akan nian yakni makluk buas yang keluar saat tahun baru Imlek. Mereka akan sangat mengganggu karena itu perlu dihalau dengan warna merah.

2. Bersih-bersih rumah
Mungkin ini berhubungan dengan estetika, rumah saat Imlek akan banyak didatangi orang sehingga rumah yang bersih lebih sedap dipandang mata. Namun, ini juga berkaitan dengan kesialan dan keberuntungan. Kotoran merupakan kesialan yang perlu disingkirkan, dan rumah yang bersih bisa menampung keberuntungan. Sehingga biasanya masyarakat Tionghoa membersihkan rumah sebelum Imlek dan tidak sama sekali membersihkannya pada hari Imlek.

3. Makanan
Makanan-makanan khas Imlek sangat laris menjelang hari raya tersebut. Maklum saja, semua orang membutuhkannya untuk melengkapi perayaan Imlek mereka. Kue keranjang, jeruk, biji-bijian, kacang-kacangan, dan permen merupakan beberapa di antaranya.

4. Kembang api
Ini juga sangat populer saat Imlek. Kembang api dapat memberikan suasana meriah, selain itu juga dapat mengusir nian.

5. Hujan
Imlek juga identik dengan hujan. Masyarakat Tionghoa percaya bahwa hujan dapat membawa rezeki bila terjadi saat Imlek. Semakin deras dan lama hujannya, semakin banyak rezeki mereka.

6. Angpao
Angpao sebenarnya berarti amplop yang biasanya dibagikan kepada anak-anak atau orang yang masih melajang. Orang yang sudah menikah akan memberikan angpao kepada meraka, sebelumnya angpao perlu diisi uang. Meskipun begitu, isi angpao tidak selalu harus banyak.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polisi Bandingkan DNA Saksi Pembunuhan Mahasiswi Esa Unggul

Posted: 22 Jan 2017 02:49 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Penyelidikan kasus pembunuhan mahasiswi Esa Unggul Tri Ari Yani Puspo Arum sudah berjalan selama 13 hari. Perempuan 22 tahun itu ditemukan meregang nyawa dengan dua lubang menganga di lehernya.

Polisi mencari petunjuk siapa pelaku pembunuhan itu dengan melakukan tes DNA pada beberapa barang bukti yang ditemukan di kamar kontrakan Arum.

"Ada tiga item yang dilakukan tes DNA di Inafis Mabes Polri, salah satunya baju korban, sedangkan dua item lagi tak bisa kami sebutkan," ujar Kanit Reskrim Polksek Kebon Jeruk Andryanto Randotama pada Liputan6.com, di Jakarta Barat, Minggu (22/1/2017).

Tiga item yang di tes DNA itu diserahkan ke Inafis pada Selasa 10 Januari 2017 lalu. Polisi mencurigai adanya jejak pelaku di tiga barang bukti itu.

"Ada jejak pelaku di baju korban," jelas Andryanto.

Dalam pengujian DNA, polisi memakai DNA pembanding milik salah satu orang terdekat dan saksi dalam kasus pembunuhan Arum. Namun, Andryanto tak mau mengungkapkan DNA siapa yang diambil oleh pihak kepolisian.

"Itu materi penyelidikan," tegas Andryanto.

Dengan petunjuk itu, penyidik dari Polsek Kebon Jeruk mendapat titik terang pelaku dugaan pembunuhan Tri Ari Yani Puspo Arum. Penyidikan yang dilakukan sudah mengarah kepada pelaku.

"Semua petunjuk sudah mengarah ke pelaku," jelas dia.

Andryanto enggan menyebutkan apakah pelaku sudah dalam jangkauan polisi. "Tunggu informasi selanjutnya, akan kami kabarkan secepatnya," ucap Andryanto.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Murray Susul Djokovic Tersisih dari Australia Terbuka 2017

Posted: 22 Jan 2017 02:45 AM PST

Liputan6.com, Melbourne - Petenis Skotlandia, Andy Murray harus memupus impian memenangi gelar Australia Terbuka perdananya. Murray tersingkir di babak keempat usai dikalahkan petenis Mischa Zverev dari Jerman, Minggu (22/1/2017).

Serve Zverev amat menyulitkan Murray sepanjang pertandingan yang berlangsung di Rod Laver Arena itu. Zverev mengalahkan Murray melalui pertarungan empat set, 7-5, 5-7, 6-2, dan 6-4.

Padahal, Murray berstatus unggulan teratas, sedangkan Zverev merupakan petenis peringkat ke-50 dunia. Ini juga pertama kalinya Zverev lolos ke babak keempat turnamen sekelas Grand Slam.

"Sejujurnya, saya dalam keadaan sedikit kritis, saya hanya berusaha melepaskan permainan voli saya sepanjang pertandingan," kata Zverev, seperti dilansir ABC.

Permainan voli-serve anortodoksnya, dan mematahkan juara Wimbledon dan Olimpiade itu sebanyak delapan kali sepanjang pertandingan. Di babak selanjutnya, Zverev bakal bertemu pemenang antara Roger Federer atau Kei Nishikori.



"Ada poin-poin di mana saya tidak tahu bagaimana saya memenanginya. Saya bergairah, namun penonton di sini, bagaimana Anda dapat tetap fokus? Ini bermakna layaknya seisi dunia bagi saya," ungkapnya.

Kekalahan Murray menambah daftar petenis unggulan yang tersingkir di Australia Terbuka 2017. Sebelumnya, Novak Djokovic, yang berstatus juara bertahan Australia Terbuka tersisih di babak kedua setelah dikalahkan petenis peringkat 117 dunia Denis Istomin.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tumpah Ruah Pasar Senen di Akhir Pekan

Posted: 22 Jan 2017 02:44 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Survei: Pasca Debat, Elektabilitas Ahok dan Anies Naik

Posted: 22 Jan 2017 02:36 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Lembaga survei Populi Center kembali merilis data terkait pengaruh debat publik pertama terhadap tiga paslon cagub-cawagub DKI Jakarta pada Jumat 13 Januari 2017 lalu terhadap elektabilitas para kandidat. Hasilnya, pasangan Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga mengalami trend kenaikan.

Peneliti Polpuli Center Nona Evita mengatakan, dalam survei tersebut pihaknya menggunakan pertanyaan 'Jika Pemilukada Provinsi DKI Jakarta dilakukan hari ini dan pesertanya tiga pasangan calon berikut ini, menurut Anda siapa yang paling pantas untuk dipilih sebagai sebagai gubernur dan wakil gubernur DKI mendatang?'.

"Temuan survei kami menunjukkan bahwa elektabilitas Ahok-Djarot meningkat pasca-debat dengan 36,7 persen di posisi pertama. Posisi kedua Anies-Sandi meningkat dengan persentase 28.5 persen," tutur Evita saat rilis survei bertemakan "Debat dan Elektabilitas Kandidat" di Kantor Populi Center, Jalan Letjend S Parman, Slipi, Jakarta Barat, Minggu (22/1/2017).

Kenaikan itu dilihat dari survei elektabilitas sebelumnya yang merinci bahwa pada Desember 2016 lalu, persentase Ahok-Djarot berada di 34,2 persen dan Anies-Sandi di 25,0 persen.

Sementara pasangan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni malah mengalami penurunan drastis. Cagub-cawagub DKI nomor urut satu itu mengalami trend penurunan elektabilitas dari 32.2 persen pada bulan Desember 2016 menjadi 25 persen pasca-debat.

"Malahan yang menarik adalah angka undecided voters meningkat dari 8.5 persen pada Desember 2016 menjadj 9.8 persen pasca-debat pertama," jelas Evita.

Hal itu menunjukkan bahwa debat pertama memberikan sinyal positif karena membuat pemilih menjadi rasional dan cenderung wait and see terhadap performa ketiga paslon yang ada di debat kedua dan ketiga nanti.

Survei dilakukan pada 14 hingga 19 Januari 2017 lalu dengan menggunakan wawancara terhadap 600 responden di enam wilayah DKI Jakarta termasuk Kepulauan Seribu. Metode yang digunakan adalah acak bertingkat atau multistage random sampling dengan margin of error kurang lebih 4 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Diperkenalkan 18 Tahun Lalu, Seperti Apa Rupa BlackBerry Pertama?

Posted: 22 Jan 2017 02:30 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Ulang tahun ke-10 iPhone banyak diingat oleh pecinta teknologi. Namun, tahukah kamu, jauh sebelum iPhone melenggang pertama kali, BlackBerry telah lebih dahulu hadir.

Mengutip informasi Phone Arena, Minggu (22/1/2017), 19 Januari diperingati sebagai ulang tahun BlackBerry. Perusahaan asal Kanada itu memulai sebuah perusahaan startup bernama Research In Motion pada 19 Januari 1999.

Saat itu pulalah, perusahaan memperkenalkan perangkat yang bisa mengirimkan email untuk para profesional di bidang masing-masing. Produk yang dimaksud dinamai BlackBerry.

"Sering terputus dengan email, menciptakan kebutuhan terhadap perangkat wearable, yang hemat daya dan selalu terhubung ke jaringan nirkabel tetapi tak mengganggu penggunanya. Sifat rahasia dari email menuntut adanya teknik enkripsi yang canggih di perangkat. Intel pun dapat diandalkan untuk memenuhi kebutuhan ini," ujar mantan Co-CEO RIM Jim Balsillie saat menghadirkan BlackBerry pertama kali.

Produk pertama yang menyandang nama BlackBerry adalah BlackBerry Handheld yang menggabungkan fungsi paging milik pager dengan email.

Perangkat ini kemudian dikenal dengan nama BlackBerry 850. Bicara BlackBerry 850, jangan harap tampilannya seperti smartphone BlackBerry yang booming beberapa tahun lalu.

Kala itu, BlackBerry 850 berbentuk mirip dengan pager yang dibekali layar LCD, prosesor 32-bit Intel 386, serta memori 2MB.

Tak hanya itu, BlackBerry 850 memiliki modem nirkabel, teknologi triple enkripsi DES, dan mengusung satu baterai ukuran AA yang mampu bertahan satu hari. Tak lupa, keyboard qwerty legendaris milik BlackBerry juga ada di perangkat ini.

BlackBerry 850 merupakan perangkat pertama milik BlackBerry yang diproduksi oleh Research In Motion (Sumber: Phone Arena)

Melihat ada ponsel pintar sekeren BlackBerry 850 pada tahun 1999 tentunya membuat semua orang di perusahaan ingin memilikinya. Hal inilah yang mendorong produk ini jadi produk laris di zamannya. Sebab, karena BlackBerry lah, para eksekutif bisa tetap terkoneksi dengan partner saat berada di luar kantor.

Saat itu pula, BlackBerry maju menjadi produsen smartphone terbesar. Bahkan, posisi tersebut masih bertahan pada saat Apple pertama kali meluncurkan produknya, iPhone pada 9 Januari 2007.

Meski begitu, lambat laun BlackBerry yang bertahan dengan keyboard qwerty-nya mau tak mau harus kalah dengan ponsel layar sentuh yang kini digunakan oleh sebagian besar pengguna smartphone.

Bahkan, bulan depan perusahaan dikabarkan akan meluncurkan smartphone terakhir yang diproduksi sendiri. Smartphone tersebut dikabarkan bernama BlackBerry Mercury.

(Tin/Cas)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

‎Dicerai Ustaz Zacky Mirza, Shinta Tanjung Dekati Sang Pencipta

Posted: 22 Jan 2017 02:30 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Enam tahun kebersamaan Shinta Tanjung dan Ustaz Zacky Mirza harus berakhir. Pengadilan Agama Depok telah menerima permohonan talak cerai yang dilayangkan Zacky Mirza.

Meski harus menyandang status janda, Shinta Tanjung mengaku telah ikhlas menerima putusan tersebut. Pesinetron Baim ini yakin bahwa perceraiannya dengan Zacky Mirza bukan akhir dari segalanya.

Ustaz Zacky Mirza dan istri, Shinta Tanjung

"Sudah berusaha mengikhlaskan. Karena ini bukan akhir dari segalanya kok," ujar Shinta Tanjung baru-baru ini.

Bagi Shinta Tanjung, perceraian merupakan ujian yang harus dihadapi. Oleh karena itu, ia cuma bisa menerima dan menjadikannya sebagai perantara untuk lebih dekat dengan Tuhan.

Shinta Tanjung meneteskan air mata saat memberikan keterangan pers di Tangerang,Jumat (15/07). Shinta berharap penyelesain yang terbaik untuk masalah rumah tangganya. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

"Rasulullah saja diuji dengan cobaa tetap tawakal, apalagi kita yang cuma manusia biasa. Selama kita hidup pasti akan diuji, dan itu saatnya kita mendekatkan diri kepada Allah," kata ibu tiga anak ini.‎

Apalagi, usai bercerai Shinta Tanjung mengaku hubungannya dengan Zacky Mirza tetap berjalan baik. "Kami tetap silaturahmi kok. Kami kan enggak tahu akan seperti apa ke depannya. Tapi yang penting saya tetap di jalan Allah," tutur Shinta Tanjung. (Ras)‎

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

3 Gol Terbaik Rooney bersama MU

Posted: 22 Jan 2017 02:30 AM PST

Liputan6.com, Manchester - Sebanyak 250 gol sudah Wayne Rooney persembahkan bagi Manchester United (MU). Proses, lokasi, dan panggungnya pun berbeda-beda.

Mulai tendangan akrobatik hingga sentuhan pelan. Di Old Trafford atau International Stadium Yokohama. Dan dilakukan di ajang pembuka musim seperti Community Shield atau final Liga Champions.

Semua gol tersebut membawa Rooney menjadi top skor sepanjang masa MU. Sosok berusia 31 tahun itu melakukannya melalui tendangan bebas indah ke gawang Stoke City, Sabtu (21/1/2017). Dengan begitu, Rooney melampaui rekor Sir Bobby Charlton yang bertahan 44 tahun.

"Saya sangat bangga dan terhormat. Saya tidak pernah membayangkan bisa melakukannya ketika bergabung dengan MU," kata Rooney, dilansir Sky Sports.

Di antara jumlah itu, ada tiga gol Rooney yang mencolok perhatian. Seperti apa proses gol-gol tersebut? Inilah penjabarannya.

Menjadi pilihan pertama mayoritas publik sebagai gol terbaik Rooney. Tendangan akrobatik Rooney membawa MU meraih kemenangan 3-2 atas rival sekota Manchester City di Liga Inggris, Februari 2011.

"Pemain enggan ambil risiko di laga sebesar derby. Maka tidak heran kebanyakan laga berakhir imbang. Tapi Rooney berani dan hasilnya adalah gol berkualitas tinggi," mantan bek Liverpool Phil Thompson.

Langsung menyambar bola sebelum menyentuh tanah. Eksekusi Rooney membantu MU berjaya 2-1 pada pertandingan Liga Inggris, April 2005.

"Rooney berdebat dengan wasit sebelum melepas tendangan itu. Saya kira dia melampiaskan amarahnya ke bola. Hasilnya adalah tendangan melengkung yang tidak mungkin diantisipasi kiper," ujar eks bek Liverpool Jamie Carragher.

Rooney melihat kiper lawan jauh meninggalkan sarangnya. Dia kemudian menyambar bola dari jarak tengah lapangan. Golnya membantu MU menang 2-0 di Liga Inggris, Maret 2014.

"Yang membuat saja terkesan bukan hanya jaraknya. Tapi karena dia langsung menendang. Ini menunjukkan penyelesaian akhir luar biasa," kata mantan striker Arsenal Thierry Henry.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

PSI: Tanpa Ahok, Jakarta Kembali ke Masa Kelam

Posted: 22 Jan 2017 02:22 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Raja Juli Antoni mengatakan, dengan absennya Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dari kursi Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Ibu Kota semakin kacau dan mundur keadaannya.

"Contoh kecilnya, sesuatu yang pernah ditertibkan, dirapikan oleh Pak Ahok, seperti mengembalikan hak pejalan kaki. Sekarang sudah nggak ada lagi yang melakukan enforcement (pengawasan)," kata mantan Ketua Umum Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) yang akrab dipanggil Toni pada Liputan6.com saat tur Jakarta Tanpa Ahok, Minggu (22/1/2017).

Menurut dia, Jakarta kembali semrawut sejak Ahok cuti jadi Gubernur DKI. Ia mengambil contoh di Pasar Tanah Abang. Toni mengaku dapat laporan dari timnya bahwa Satpol PP dan petugas yang harusnya menertibkan keadaan malah tak bekerja dengan baik.

"Pernah tim kami turun dan mewawancarai petugas, mereka bilang mumpung Pak Ahok cuti, liburan dulu. Ini tandanya kultur belum terbentuk. Ini kan karena Pak Ahok memaksa untuk bekerja yang lebih baik. Ini kan belum terinternalisasi dengan kuat," kata Toni.

Dengan sikap arogan Ahok dan ancaman langsung pecat bagi pegawai dan petugas yang bersantai-santai, menurut Toni dengan begitulah Jakarta di bawah kepemimpinan Ahok mampu dikendalikan. Namun, sesaat saja Ahok meninggalkan posisi gubernur, semua kembali ke keadaan kacau.

"Ini hanya bentuk fisik, hanya kasat mata, tapi jauh dari itu, Jakarta butuh orang dengan leadership yang kuat, sesaat saja Pak Ahok cuti, Jakarta kembali ke masa-masa kelamnya," lanjut Toni.

Pembangunan yang dilakukan Ahok, kata Toni, bukan saja membangun secara fisik. Ia membangun kepribadian pegawai pemerintah yang benar-benar menjadi pelayan bagi rakyat.

"Bayangkan jika Pak Ahok tak lagi jadi Gubernur, saya yakin rakyat Jakarta hidup lebih susah, ruwet, bikin KTP dicaloin. Ibu-ibu nggak dapat KJP, harus pinjem uang ke penggadaian. Ini konsekuensi kalau Pak Ahok nggak ada," ucap Toni.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ribuan Relawan AHY Hadiri Apel Siaga Jaga Agus-Sylvi

Posted: 22 Jan 2017 02:20 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Apel siaga relawan "Jaga Agus-Sylvi" dihadiri ribuan relawan dari seluruh Jakarta. Acara ini digelar di Lapangan eks Golf Driving Range Senayan, Komplek Gelora Bung Karno, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Sabtu (21/1).

Pasangan cagub-cawagub DKI Jakarta, Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni tampak hadir di acara ini. Dalam orasinya, Agus meminta relawannya untuk terus berjuang di sisa waktu menjelang pencoblosan pada 15 Februari 2017.

"Tinggal 25 hari lagi dari sekarang," kata Agus.

Agus berharap relawannya tidak pernah lengah dan merasa cepat puas dalam berjuang untuk memenangkan Agus-Sylvi.

"Perjuangan belum berakhir. Perjuangan berhasil jika kita sudah memenangkan Pilgub DKI Jakarta," ujar Agus.

Tampak pula keluarga besar Agus menghadiri acara ini seperti Annisa Pohan, Edhie Baskoro atau Ibas dan Aliya Rajasa.

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

City Terlempar dari 4 Besar, Guardiola di Ujung Tanduk

Posted: 22 Jan 2017 02:15 AM PST

Liputan6.com, Manchester - Pep Guardiola masih belum sanggup membawa Manchester City mencapai performa terbaiknya di Liga Inggris 2016/2017. Akibat beberapa hasil buruk, The Citizens pun kini mulai terlempar dari persaingan di 4 besar.

Alasan City mendatangkan Guardiola tentu karena tergiur dengan nama besarnya. Sebab, Guardiola adalah sosok yang mengawali era kesuksesan Barcelona ketika dipercaya melatih mereka pada pada Juli 2008-Juni 2012.

Bersama Guardiola, Barca merangkai 179 kemenangan, 47 hasil imbang, dan hanya 21 kali kalah dari 247 laga. Ia juga sukses mengumpulkan tiga gelar La Liga, dua Copa del Rey, tiga Piala Super Spanyol, dua Liga Champions, dua Piala Super Eropa, dan dua Piala Dunia Antarklub.

Ketika hijrah ke Bayern Muenchen, pada Juni 2013, Guardiola melanjutkan kegemilangannya. Meski tak sukses di Liga Champions, pelatih kelahiran 18 Januari 1971 itu sukses memenangkan tiga gelar Bundesliga, dua DFB Pokal, satu Piala Super Eropa, dan satu Piala Dunia Antarklub.

Pep Guardiola dengan trofi Bundesliga 2014/2015. (AFP)

Namun, semua kesuksesan itu didapat Guardiola saat ia bekerja di tempat yang tak memiliki tingkat kompetitif dan tekanan besar seperti di Liga Inggris. Karenanya, begitu ia melatih City di musim 2016/2017, ia pun mengaku terkejut dengan persaingannya.

"Biasanya saya berada di atas bersama Barcelona dan Bayern Muenchen. Tapi oke, ini adalah babak baru dalam karier saya sebagai pelatih dan saya rela untuk merasakannya bersama orang-orang," ungkap Guardiola seperti dikutip Goal, 1 Januari 2017.

Di musim ini, City memang terlihat seakan tak memiliki daya untuk bersaing dengan Chelsea yang kokoh di puncak klasemen. Padahal, mereka sudah menghabiskan cukup banyak uang di musim panas 2016. Dengan total biaya 176,1 juta euro, mereka mendaratkan lima pemain dengan profil hebat.

Nolito menjadi salah satu pemain yang didaratkan Manchester City di musim panas 2016. (Reuters / Jason Cairnduff)

Anehnya, semua itu tak mampu dimanfaatkan Guardiola untuk membawa City mengukir hasil positif. Hingga pekan ke-22, The Citizens justru tertahan di posisi kelima. Mereka hanya bisa merangkai 13 kemenangan dari 22 laga. Sisanya, mereka empat kali tertahan dan lima kali terkapar.

Peluang untuk menjuarai Liga Inggris pun semakin tertutup. Dengan koleksi 43 poin, City terpaut sembilan poin dari Chelsea, bahkan berpotensi melebar menjadi 12 poin jika The Blues menang atas Hull City di Stamford Bridge, malam ini.

"Saya tak pernah bilang sudah menyerah untuk mengejar trofi. Justru media yang menyatakan hal itu. Saya pribadi tak akan menyerah untuk juara. Tentu sulit, tapi saya tak khawatir," kata Guardiola usai City ditahan Tottenham Hotspur 2-2, Minggu (22/1/2017) dinihari WIB.

Jauh sebelum ada di posisi saat ini, Guardiola juga sempat membeberkan kelemahan yang dimiliki City. Menurutnya, satu-satunya kelemahan City hanya kurang konsistensi.

Ekspresi kekecewaan Pep Guardiola usai Manchester City ditahan Tottenham Hotspur 2-2. (AP Photo/Dave Thompson)

"Jika Anda berbicara kualitas City tidak sama dengan Muenchen atau Barcelona maka sangatlah salah. City bermain lebih bagus, umpannya juga lebih cepat ketimbang Muenchen atau Barcelona era saya. Namun kelemahannya adalah City kurang konsistensi," tegas Guardiola.

Jika situasi itu terus berlanjut, ancaman pemecatan tentu bakal segera menghampiri Guardiola. Kontrak yang masih berlaku hingga 30 Juni 2019 tak akan bisa dijadikan jaminan Guardiola bakal aman di Etihad Stadium.

Apa pun penyebabnya, Guardiola harus segera menemukan keseimbangan City. Pasalnya, mereka akan segera menghadapi periode sibuk. Pada Februari 2017, mereka bakal kembali melakoni agenda di Liga Champions.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Setelah Pulau Obi, Pengibaran Bendera China Hebohkan Banyuasin

Posted: 22 Jan 2017 02:12 AM PST

Liputan6.com, Palembang - Di tengah kabar adanya sejumlah tenaga kerja ilegal asal China yang masuk ke Sumatera Selatan, kini bendera Tiongkok berkibar di Sumsel. Bahkan, ada bendera Negeri Tirai Bambu ini dipasang di atas bendera Merah Putih.

Dari informasi yang diperoleh, bendera China berkibar di salah satu perusahaan yang berlokasi di Desa Merah Mata, Kecamatan Banyuasin I, Kabupaten Banyuasin, Sumsel.

Tidak hanya satu, perusahaan ini mengibarkan dua bendera China di areal kantor sekuriti dan di dermaga. Parahnya, pemasangan bendera China lebih tinggi dibandingkan bendera Merah Putih yang berdampingan.

Karena mengira bendera China tersebut adalah bendera komunis berlambang palu arit, warga kemudian melaporkan ke Polres Banyuasin.

Menurut Kapolres Banyuasin, AKBP Andri Sudarmadi, polisi langsung mengecek ke areal perkantoran tersebut pada Jumat, 20 Januari 2017. Dan ternyata memang benar adanya pengibaran bendera China yang berdampingan dengan bendera Merah Putih.

"Kita langsung menegur pihak perusahaan agar mengibarkan bendera China dan bendera Merah Putih harus sejajar. Jangan sampai bendera kita lebih rendah posisinya dari bendera China," ujar dia kepada Liputan6.com, Sabtu, 21 Januari 2017.

"Tidak hanya menegur pihak perusahaan, tapi kita juga perangkat daerah di sana. Termasuk lurah, Babinsa, dan Babinkambtibmas," kata dia.

Sebelumnya, aparat Koramil 401-07 Mariana pada Kamis, 19 Januari 2017, sudah menurunkan bendera China di lokasi perusahaan tersebut di ujung dermaga. Tindakan ini dilakukan setelah adanya laporan warga.

Dari hasil koordinasi dengan humas perusahaan, mereka memang terikat kerja sama dengan perusahaan China. Salah satu syaratnya adalah dengan mengibarkan bendera China di areal kantornya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ssst... Ini Dia Keunggulan Properti di Bekasi!

Posted: 22 Jan 2017 02:08 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tak Punya Ibu, Bocah Miskin Asuh Adiknya Sambil Bersekolah

Posted: 22 Jan 2017 02:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Seberapa besar kasih sayang yang Anda miliki terhadap keluarga Anda? Kisah berikut ini mungkin akan membuat Anda percaya, bahwa di dunia ini masih ada orang yang mencurahkan kasih sayangnya dengan tulus.

Baru-baru ini salah satu pengguna Facebook di Filipina, Shyla Mie Brillantes Blasico, berbagi foto di situs jejaring sosial tersebut, foto yang ia unggah dengan cepat menjadi viral. Pada foto yang diunggahnya tersebut, menceritakan tentang seorang anak berusia sembilan tahun bernama Mateo Bano dan adik lelakinya yang masih balita.

Shyla merupakan seorang guru yang mengajar di sekolah dasar J. Blanco, sekolah tersebut terletak di provinsi selatan Cotabato, Mindanao, dan berada di salah satu dari tiga pulau utama yang berada di Filipina. Sedangkan Mateo, bocah yang terdapat pada foto yang Shyla unggah di Facebook, merupakan siswa kelas lima di sekolah tempatnya mengajar.

Shyla mengungkapkan, bahwa Mateo hidup di tengah keluarga yang tergolong kurang mampu untuk memenuhi kebutuhan mereka sehari-hari. Terdapat tiga anak lelaki dalam keluarga mereka, sedangkan Mateo merupakan anak kedua di keluarganya. Tahun lalu, kehidupan keluarga Mateo semakin sulit setelah ibu mereka meninggal karena penyakit komplikasi yang dideritanya, akibat kehamilan ektopik, yaitu keadaan tidak normal pada proses kehamilan karena janin yang dikandungnya berada di luar rahim.

Tak Punya Ibu, Bocah Miskin Asuh Adiknya Sambil Bersekolah

Shyla menjelaskan, ayah Mateo saat ini bekerja sebagai tukang kayu di kota lain, Surallah. Dengan demikian, tidak ada pilihan baginya selain meninggalkan anak-anaknya ketika dia pergi untuk bekerja.

Pada tulisan yang disertai dalam foto unggahannya di Facebook, Shyla memaparkan bahwa Mateo tidak pernah mau untuk bolos sekolah. Namun, karena tidak ada yang bisa merawat adik bungsunya, Mateo terpaksa membawa adik lelakinya yang masih balita ke sekolah, dan ikut duduk bersamanya di ruang kelas sekolahnya. Terkadang tugas mengasuh adik lelakinya yang masih balita, dilakukan Mateo secara bergantian dengan kakaknya.

Bagi Mateo dan adik lelakinya yang masih balita, sekolah telah menjadi surga. Ia sangat bersyukur karena para guru memungkinkan mereka untuk berada di dalam kelas. Mereka berdua juga mendapatkan jatah makan siang di sekolah sebagai bagian dari program pemberian makanan gratis oleh Departemen Pendidikan di Filipina. Sayangnya, ketika mereka berada di rumah, keluarga mereka biasanya tidak mendapatkan cukup makanan.

Sejak Shyla mengunggah foto Mateo yang sedang mengasuh adiknya di sekolah, banyak orang berdatangan untuk menawarkan bantuan berupa uang kepada mereka. Namun Shyla mengatakan ia dan rekan-rekan gurunya telah memutuskan untuk tidak mengambil uang tersebut, karena mereka khawatir jika dituduh mengambil keuntungan dari kesulitan yang dialami oleh Mateo dan keluarganya. Sebaliknya, Shyla telah meminta orang-orang yang berniat membantu, untuk menyumbangkan pasokan makanan ke sekolah dasar tempat Mateo menuntut ilmu. Karena dengan begitu, Mateo dan adik lelakinya yang balita tidak akan kelaparan.

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Prediksi Palermo Vs Inter Milan: Mimpi Mengejar Scudetto

Posted: 22 Jan 2017 02:00 AM PST

Liputan6.com, Palermo - Inter Milan masih memendam ambisi meraih scudetto musim ini. Meski terkesan mustahil, mereka akan coba mewujudkannya dengan meraih kemenangan atas Palermo di Stadio Renzo Barbera, Minggu (22/1/2017).

Ambisi Inter terlihat melalui bek Joao Miranda. Dia menyatakan titel Liga Italia musim ini bukan sesuatu yang mustahil. Terlebih lagi, jarak Inter dengan penguasa klasemen Juventus hanya sembilan poin.

Meski Juventus memiliki tabungan satu pertandingan, Miranda menolak untuk menyerah. Pemain asal Brasil itu pun siap membawa tim mencapai posisi setinggi mungkin pada akhir musim nanti.

"Kami tahu itu akan sulit untuk finis di posisi puncak. Tetapi, selama hitungan matematis masih mungkin, kami harus bertujuan ke puncak. Secara realistis, tujuan kami adalah lolos ke Liga Champions," ujar Miranda dikutip Football Italia.

Optimisme mantan pemain Atletico Madrid itu berdasarkan komposisi skuat I Nerazzurri yang dianggap mumpuni dan layak berada di papan atas. Ditambah lagi, kedatangan pelatih Stefano Pioli yang mampu mengubah Inter menjadi tim yang kembali diperhitungkan.

Dari sudut pandang Miranda, Pioli membawa sesuatu yang Inter butuhkan sebagai tim. Dia berhasil membuat tim biru hitam itu kuat secara taktik dan mental. Menurut Miranda, Inter bisa mengikuti jejak Juventus yang terlebih dahulu bertransformasi hingga kuat seperti sekarang.

"Pioli membuat kami bermain bersama sebagai sebuah tim. Saya pikir Inter bisa bisa mencapai level Juventus. Kami memiliki kualitas untuk membuktikannya," ucap Miranda.

Inter Milan mengalami peningkatan signifikan sejak ditangani Stefano Pioli. (AP/Luca Bruno)
Menghadapi Palermo, Inter semestinya tidak kesulitan berjaya. Apalagi performa keduanya sangat timpang. Jika Inter selalu menang di lima laga terakhir, Palermo hanya sekali meraih hasil positif dengan jumlah partai sama.

Dengan rapor tersebut, Inter kembali terlibat persaingan tiket kompetisi Eropa. Sebaliknya, Palermo terancam degradasi. "Saya tidak mau bicara buruk tentang Palermo. Saya hanya sebentar di sana sehingga tidak bisa memberi penilaian tentang situasi mereka," kata Pioli, yang dipecat Palermo meski baru melakoni dua pertandingan pada musim 2011-2012.

Perkiraan Pemain
Palermo: Posavec; Cionek, Gonzalez, Goldaniaga; Rispoli, Gazzi, Jajalo, Henrique, Aleesami; Nestorovski, Quaison

Inter Milan: Handanovic; D'Ambrosio, Murillo, Miranda, Ansaldi; Brozovic, Gagliardini; Candreva, Mario, Perisic; Icardi

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Blok Masela Bakal Jadi Pusat Industri Petrokimia Nasional

Posted: 22 Jan 2017 02:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Perindustrian (Menperin), Airlangga Hartarto menjelaskan, Blok Masela, Maluku, bakal menjadi pusat industri petrokimia di dalam negeri. Di lokasi tersebut, akan dibangun industri petrokimia berbasis gas dengan total nilai investasi sebesar US$ 3,9 miliar.

Airlangga menjelaskan, industri petrokimia akan mendukung berdirinya pabrik metanol dan turunannya. Proyek tersebut diharapkan mampu menyerap sekitar 39 ribu tenaga kerja langsung dan sebanyak 370 ribu tenaga kerja tidak langsung.

Di tingkat nasional, Airlangga menyebut, pengoperasian industri petrokimia di Blok Masela akan memberi nilai tambah sebesar US$ 2 miliar dan mampu mengurangi angka impor hingga US$ 1,4 miliar dari substitusi komoditas turunan gas alam dan metanol.

"Angka tersebut belum termasuk pendapatan dari pajak yang dapat mencapai sekitar US$ 250 juta," paparnya seperti dikutip dari keterangan tertulis, Minggu (22/1/2017).

Airlangga menambahkan, pengoperasian pabrik akan dapat menumbuhkan perekonomian di wilayah tersebut mencapai 10 kali lipat dengan penambahan pendapatan asli daerah (PAD) sebesar US$ 31 juta.

"Sehingga, utilisasi ladang gas Masela untuk pengembangan industri petrokimia sangat strategis dalam pengembangan industri dan perekonomian di wilayah Timur Indonesia," tuturnya.

Dirjen Industri Kimia, Tekstil, dan Aneka (IKTA) Kemenperin, Achmad Sigit Dwiwahjono mengatakan, investasi di sektor hulu petrokimia hampir tidak ada selama lebih dari 15 tahun ini, sehingga perlu untuk memacu pembangunan kembali sektor strategis tersebut.

"Murahnya harga gas untuk sektor ini merupakan kunci agar investor mau berinvestasi di industri hulu petrokimia," jelasnya.

Sigit berharap, penurunan harga gas diikuti dengan upaya industri melakukan revitalisasi untuk peningkatan kapasitas. "Harga gas yang bersaing nantinya dapat mendorong perusahaan yang saat ini berhenti produksi untuk beraktivitas lagi serta mengembalikan kapasitas industri yang produksinya turun saat ini," ujarnya.

Sigit juga menegaskan, harga gas yang kompetitif bagi industri akan mendorong pengembangan wilayah dan menjadi instrumen pemerataan ekonomi. Hal ini sesuai arahan Presiden Jokowi untuk meningkatkan peringkat kemudahan berbisnis di Indonesia atau ease of doing business ke peringkat 40 dari peringkat 109 saat ini.

"Untuk mencapai target tersebut, salah satu yang harus dilakukan adalah melalui penyediaan listrik dan gas," tukas Sigit. (Fik/Gdn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Empuk Bak Bantal, Sajian Wagyu Matsuzaka A5 Lumer di Mulut

Posted: 22 Jan 2017 02:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Siapa sangka, Anda akan mendapatkan sensasi berbeda kala menikmati sajian daging wagyu Japanese Matsuzaka A5 ketika berkunjung ke Fukuro Dining & Sake Bar di Fairground SCBD Lot 14, Jakarta Pusat. Daging berkualitas tinggi dari Jepang ini berubah menjadi sebuah sajian nikmat setelah melalui berbagai proses unik saat memasaknya. Bagaimana caranya?

Japanese Matsuzaka A5 sendiri merupakan daging wagyu kualitas tinggi dari Matsuzaka dan salah satu yang termahal di dunia. Hal ini disebabkan karena perawatan sapi yang begitu spesial dan serius sehingga menghasilkan daging berkualitas. Sapi betina dibiarkan bebas bermain di padang rumput yang luas dan sepi di sekitaran daerah Matsuzaka dan diberi makanan gabah terbaik.

Nantinya, sapi betina ini akan disembelih sebelum mereka dikawinkan. Hal ini dilakukan karena kualitas daging sapi betina yang belum dikawinkan adalah yang terbaik dan terlembut didunia. Daging ini juga kaya lemak monosatuarted yang mudah dipecahkan oleh tubuh, sehingga diperlukan untuk menurunkan kolesterol. Karena itu, mengonsumsi daging Matsuzaka yang memiliki kategori tertinggi yaitu A5, dapat memberikan kesehatan pada tubuh.

Cara memasak daging Matsuzaka A5 dengan proses flaming

Dengan berbagai proses peternakan dan penyembelihan yang terjaga, tentunya menu Japanese Matsuzaka A5 ini tidak boleh dimasak sembarangan. Dengan harga daging yang per 100 gram mencapai 500 Dolar AS atau Rp 6 juta. Butuh penanganan khusus supaya rasa dan kualitas tetap dapat dinikmati konsumen. Karena itu Chef Hideki Fujiwara dari Fukuro Dining & Sake Bar dengan proses flaming, atau dibakar sesaat saja.

Daging Matsuzaka A5 yang sudah dipersiapkan, akan dimarinasi dengan beberapa bumbu seperti garam dan lada di permukaannya. Kemudian, cairan alkohol yang diberikan api disiram di atas daging. Dengan pembakaran yang cepat, daging Matsuzaka A5 yang cepat meleleh ini sudah matang dan siap disantap.

Pada gigitan pertama, Anda tidak perlu sulit mengunyah daging wagyu ini karena langsung lumer di mulut. Sensasinya gurih dan tidak ada serat yang tertinggal, tak seperti daging sapi biasa yang punya serat kuat. Rasa yang khas dan asli ini juga didukung dengan bumbu yang sederhana, sehingga Anda benar-benar menikmati kayanya rasa daging terbaik dunia ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tanggapan RSUP Dr Sardjito Terkait Isu 15 Pasien Antraks

Posted: 22 Jan 2017 02:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Menanggapi isu yang beredar di media sosial terkait 15 orang warga Kulonprogo yang terkena antraks dan dirawat di RSUP Dr Sardjito, pihak rumah sakit menyatakan bahwa kabar tersebut tidak benar. Hingga saat ini hanya satu orang pasien yang mengarah atau diduga antraks dirawat di RSUP Dr Sardjito.

"Isu yang berkembang yang menyatakan RSUO Dr Sardjito saat ini menangani 15 warga Kulonprogo menderita antraks itu tidak benar, kami hanya merawat satu pasien ini saja yang menderita meningitis," tegas Direktur Medis dan Keperawatan dr Rukmono Siswishanto, Sp.OG (K).,M.Kes dalam konferensi pers, Sabtu (21/1/2017).

Berdasarkan keterangan Kepala Pediatric Intensive Care Unit (PICU) dr Noornaningsih, Sp.A(K), RSUP Dr Sardjito menerima pasien kiriman dari RSUD Sleman dengan penurunan kesadaran disertai kejang melalui Instalasi Gawat Darurat pada 31 Desember 2016 lalu. Pasien anak tersebut langsung mendapat penanganan untuk mengatasi kejang dan kemudian dipindahkan ke unit PICU.

Melalui serangkaian pemeriksaan dan anamnesa di PICU anak, diperoleh diagnosis adanya infeksi selaput otak pada pasien tersebut. Pasien mengalami infeksi otak, demam, kejang, dan penurunan kesadaran saat perawatan. Tim medis PICU selanjutnya melakukan terapi untuk penanganan infeksi otak serta melakukan pengambilan sampel cairan otak pasien dan CT Scan.

Dr Noornaningsih juga mengungkap, pasien tidak memiliki respon napas dengan baik sejak masuk IGD sehingga dipasangkan ventilator dan diberi antibiotik yang sesuai, serta dilakukan cek laboratorium. Selama enam hari masa perawatan, tidak ada tanda-tanda perbaikan pada pasien. Pada 6 Januari 2017, pasien anak tersebut meninggal dunia.

Selama masa perawatan, pasien didiagnosis menderita meningitis (radang otak). Namun, berdasarkan hasil laboratorium darah (tes kultur)--baru keluar setelah pasien meninggal-- menunjukkan adanya infeksi bakteri bacillus anthracis. Tes kultur memerlukan waktu pengecekan yang cukup lama.

"Namun demikian, RSUP Dr Sardjito masih perlu melakukan pemeriksaan lebih detail lagi untuk memastikan bakteri itu adalah antraks," tegas dr Noornaningsih, seperti dimuat dalam siaran pers yang diterima Health-Liputan6.com.

Direktur Medis dan Keperawatan RSUP Dr Sardjito, dr Rukmono Siswishanto, Sp.OG (K).,M.Kes, mengimbau agar masyarakat tidak perlu khawatir berlebihan dan menyatakan rumah sakit tersebut aman untuk dikunjungi maupun untuk berobat. Rukmono berharap masyarakat tidak terlalu menanggapi isu-isu yang berkembang dan bisa menyikapi setiap informasi dengan baik. 

"Petugas kami yang langsung berhadapan dengan satu pasien tersebut, buktinya baik-baik saja sampai saat ini," pungkasnya.

Sementara, Kepala Bagian Hukum dan Humas Trisno Heru Nugroho menyatakan, surat resmi yang beredar di media sosial yang menggunakan nama rumah sakit tersebut masih dalam pelacakan. Pasalnya, menurut Trisno, surat yang keluar dari rumah sakit pasti menggunakan kop asli dengan logo rumah sakit berwarna biru dan kuning.

 

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jelang Pernikahan, Hal Ini Bikin Tarra Budiman Ketakutan

Posted: 22 Jan 2017 02:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Tarra Budiman akan segera melepas masa lajangnya dengan menikahi adik sepupu Raffi Ahmad, Gya Sadiqah, tahun ini. Keduanya pun telah melalui proses lamaran dan tengah mempersiapkan segala sesuatu untuk hari bahagia mereka nanti.

Hingga saat ini, persiapan tersebut baru berada pada tahap awal, yaitu menentukan pakaian, tempat, serta konsep acara. Rencananya, perhelatan sekali seumur hidup itu akan dilaksanakan di kota asal Gya Sadiqah, Bandung.

 Tarra Budiman dan Gya

"(Pernikahannya) di Bandung. Akadnya di rumahnya Gya, itu sudah harga mati. Supaya lebih enak sama keluarga karena mending di Bandung sekalian, biar saya yang cowok yang nyamperin," ujar Tarra Budiman saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Bicara soal konsep acara, ada beberapa hal yang ditakutkan oleh pasangan muda tersebut. Pasalnya, keingan mereka untuk menggelar acara di luar ruangan sangat tergantung pada cuaca. Tak hanya itu, harga yang ditawarkan untuk penyewaan lokasi sering tidak sesuai biaya.

 Tarra Budiman dan Gya Sadiqah (Herman Zakharia/Liputan6.com)

"Outdoor maunya, sih. Cuma banyak yang kita takuti, kayak cuaca. Tanggal yang kita mau kadang enggak ada. Gedung penuh sampai akhir tahun ini. Banyak pertimbangan seperti itu. Giliran tempatnya sudah kece banget, tapi di luar budget," tutur Tarra Budiman.

Karena lokasi yang belum pasti, Tarra Budiman dan Gya Sadiqah masih belum dapat mengungkap tanggal pernikahan mereka. Namun, keduanya berjanji akan mempublikasikan hal tersebut pada awak media dan media sosial pribadi mereka pada saat yang tepat nanti.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Fakta Menarik Jelang Chelsea Vs Hull

Posted: 22 Jan 2017 01:45 AM PST

Liputan6.com, London - Chelsea berusaha mempertahankan identitas mereka sebagai penguasa Liga Inggris saat melakoni laga lanjutan pekan ke-22 Liga Inggris melawan Hull City di Stamford Bridge, Minggu (22/1/2017) malam WIB. Tuan rumah punya kans besar untuk merebut tiga poin di depan pendukungnya.

Hingga pekan ke-21, Chelsea masih betah berada di puncak klasemen dengan raihan 52 poin. Tim besutan Antonio Conte terpaut tujuh poin dari peringkat kedua, yakni Tottenham Hotspur.

Sementara Hull City tengah berjuang untuk mendongkrak posisinya dari jurang degradasi. Saat ini The Tigers terdampar di urutan ke-18 dengan raihan 16 angka.

Jika mengacu pada rekor pertemuan kedua klub, Chelsea di atas kertas lebih diunggulkan ketimbang tamunya. Dari sembilan kali bentrok melawan Hull, The Blues tak pernah menelan kekalahan.

Kendati punya catatan sejarah yang cukup bagus, namun Chelsea dalam beberapa hari terakhir sempat diterpa isu tak sedap terkait masa depan Diego Costa. Ya, pemain berpaspor Spanyol itu digosipkan bakal hijrah ke Liga Tiongkok setelah ribut dengan Conte.

Pada pertandingan pekan ke-22 ini, kemungkinan Costa bakal diturunkan Conte. Mantan striker Atletico Madrid itu merupakan pemain yang rajin membobol gawang Hull.

"Saya pikir pemain ingin tinggal. Costa sangat senang bermain dengan kami. Rencana pindah ke Tiongkok jauh dalam pikirannya, dan ia senang tinggal di Chelsea. Itu adalah hal yang paling penting buat kami," tutur Conte, dalam konferensi pers prapertandingan.

Berikut 5 fakta menarik jelang duel kedua tim:

1. Chelsea tidak terkalahkan dalam sembilan pertemuan melawan Hull di Liga Inggris

2. Hull City terakhir kali menjebol gawang Chelsea di Stamford Bridge pada Agustus 2009 lalu. Adalah Stephen Hunt yang sempat mengantarkan timnya menang sebelum akhirnya tumbang dengan skor 1-2.

3. Diego Costa telah mencetak gol di tiga pertandingan sebelumnya melawan Hull di Liga Inggris.

4. Hull telah kebobolan sebanyak 10 kali dari titik putih. Sejauh ini hanya satu klub dalam sejarah Liga Inggris yang mencatatkan rapor buruk yakni Blackburn Rovers pada musim 2006/2007.

5. Hull City tercatat hanya sekali melakukan clean sheet pada Liga Inggris musim ini.

(David Permana)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jokowi Mengaku Tak Grogi Ikut Lomba Panahan

Posted: 22 Jan 2017 01:43 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memenuhi hasratnya mengikuti Kejuaraan Panahan Bogor Terbuka 2017 (Bogor Open Archery Championship 2017) hari ini. Usai melemparkan beberapa anak panah, Jokowi memberikan komentarnya mengikuti kompetisi tersebut.

"Enggak (grogi)," ujar Jokowi ketika ditanya awak media mengenai perasaannya usai memanah di Lapangan Wira Yudha Pusat​ Pendidikan Zeni, Kodiklat TNI AD, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (22/1/2017).

Menurut Jokowi, keikutsertaannya pada kejuaraan panahan tersebut bertujuan memotivasi para atlet panahan untuk meningkatkan prestasinya.

"Saya ikut ini kan penggembira, tapi yang paling penting bisa memotivasi, bisa mendorong semua atlet panahan baik yang masih junior maupun sudah senior agar panahan ini bisa betul-betul kita tekuni agar prestasi kita bisa menloncat baik," papar dia.

Jokowi mengakui kemampuannya memanah jauh dari atlet-atlet muda yang mengikuti kompetisi tersebut. Dia meyakini memang atlet yang baik adalah atlet yang sudah mau fokus berlatih sejak dini.

"Iya memang atlet itu dimulai dari anak-anak, usia dini pasti seperti itu, ikut kompetisi sebanyak mungkin akan menjadi atlet yang baik di kemudian hari, nggak mungkin langsung kayak saya umur 50-an ingin jadi atlet ya ndak lah jadi," tutur dia.

Dalam persiapan mengikuti kejuaraan panahan ini, Jokowi berlatih hampir 8 bulan. Dia mengambil kesempatan latihan pada akhir pekan di sela jadwalnya yang padat. 

Jokowi berlatih dengan didampingi pelatih Rizal Barnadi dari Pajajaran Archery Club Kota Bogor yang juga Ketua Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Kota Bogor.

"Hampir 7-8 bulan ini pelatihan setiap Sabtu-Minggu kadang dua kali kadang untuk me-refresh tetapi juga sekaligus untuk olahraga karena biasanya sebelum panahan, lari dulu, 6-7 kilo baru panah.

Lalu bagaimana hasilnya? Jokowi mengakui nilainya tidak begitu buruk. Anak panah Jokowi sempat menyentuh titik X sekali.

"Tadi nilanya 107, lebih dari 100 dan kena X-nya, kena kuningnya sekali," ungkap dia.

Seperti diketahui, Jokowi berkompetisi dengan 30 peserta lainnya dalam pertandingan Ronde Nasional 20 meter Umum. Dia menyatakan ada nilai yang bisa diambil dari olahraga panahan ini.

"Yang saat lihat panahan ini memang membutuhkan sebuah konsentrasi, harus fokus betul dan konsentrasi dan yang paling penting setiap kegiatan apa pun pasti ada target lah, panahan ini targetnya jelas, kuning pas di tengah itu," pungkas Jokowi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Terlibat Skandal Presiden Park, Menteri Kebudayaan Korsel Ditahan

Posted: 22 Jan 2017 01:38 AM PST

Liputan6.com, Seoul - Menteri Kebudayaan Korea Selatan (Korsel) mengundurkan diri setelah ditangkap atas dugaan membuat daftar hitam terhadap artis yang menyuarakan kritik terhadap Presiden Park Geun-hye. Nyaris 10.000 artis masuk daftar tersebut.

Cho Yoon-sun, merupakan menteri pertama Korsel yang ditangkap ketika masih menjabat. Keberadaan daftar hitam buatan Yoon-sun telah memicu kemarahan sekaligus meningkatkan momok kembalinya kediktatoran seperti pada era Park Chung-hee di mana berita, seni, dan hiburan disensor ketat.

Park Chung-hee merupakan ayah dari Presiden Park. Ia berkuasa setelah melakukan kudeta militer dan pada 1972 ia mengangkat dirinya sebagai presiden seumur hidup.

Tak lama setelah penangkapannya, Cho mengajukan pengunduran diri dan langsung diterima oleh Perdana Menteri, Hwang Kyo-ahn. Demikian seperti dilansir Al Jazeera mengutip pernyataan kantor berita Yonhap, Minggu, (22/1/2-17).

Pengadilan di distrik pusat Seoul mengumumkan telah mengeluarkan surat perintah penangkapan atas Cho dengan dakwaan penyalahgunaan wewenang dan sumpah palsu. Surat tersebut dikeluarkan menyusul permintaan jaksa.

Terkait dengan daftar hitam ini, pengadilan juga mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Kim Ki-choon, mantan kepala staf Presiden Park. Ia dituduh sebagai sosok yang telah memerintahkan Cho untuk membuat daftar seniman "berhaluan kiri."

Kim (78) merupakan mantan pejabat intelijen senior. Ia mendapat kecaman atas dugaan keterlibatannya dalam pelanggaran HAM yang terjadi semasa kediktatoran Park Chung-hee.

"Ada risiko terdakwa berusaha untuk menghancurkan barang bukti," kata hakim yang menerbitkan surat perintah penangkapan untuk Cho dan Kim.

Penyelidikan terhadap keduanya merupakan bagian dari skandal politik yang melibatkan Presiden Park dan teman lamanya, Choi Soon-sil. Sementara Park masih melenggang bebas, Choi sudah ditahan.

Park yang tercatat sebagai presiden perempuan pertama Korsel, dituduh berkolusi dengan Choi untuk memaksa sejumlah perusahaan Korsel termasuk raksasa teknologi dunia, Samsung, untuk menyumbangkan dana sekitar US$ 70 juta ke yayasan yang dikendalikan Choi. Uang tersebut digunakan untuk kepentingan pribadi.

Bulan lalu, anggota parlemen Korsel telah mengajukan pemakzulan Park ke Mahkamah Konstitusi dan saat ini tuntutan tersebut tengah dipelajari untuk selanjutnya diputuskan pada pertengahan Maret.

Skandal politik itu turut menyeret sejumlah mantan pejabat senior dan staf presiden di mana kebanyakan dari mereka telah ditangkap.

Meski demikian, pengadilan di distrik pusat Seoul telah menolak permintaan jaksa untuk mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap pewaris Grup Samsung, Lee Jae-yong yang dituduh menyuap Choi demi melanggengkan kekuasaannya. Ia gagal dipenjarakan karena kurangnya bukti.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jelang Tahun Baru China, Sejumlah Atraksi Digelar di Kota Lisbon

Posted: 22 Jan 2017 01:32 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Prediksi Chelsea Vs Hull City: Duel Pelatih Berkualitas

Posted: 22 Jan 2017 01:30 AM PST

Liputan6.com, London - Chelsea di atas angin saat menjamu Hull City di Stamford Bridge, Minggu (22/1). The Blues ingin menjauh dari pesaingnya dengan meraih kemenangan dalam pertandingan nanti.

Tetapi, tuan rumah juga perlu waspada dengan tim tamu yang memiliki pelatih baru, Marco Silva. Bersama Silva, Hull memang baru meraih satu kemenangan di Liga Inggris, atau total dua kemenangan dari tiga pertandingan.

Tetapi, rapor pelatih asal Portugal itu hampir menyamai Pelatih Chelsea, Antonio Conte. Baik Conte maupun Silva sama-sama memiliki nilai rata-rata dua setengah poin per pertandingan, dari total 65 laga terakhir di liga.

Conte sendiri sebelum ke Inggris menghabiskan dua musim bersama Juventus di Serie A dengan memberikan dua gelar scudetto. Sementara Silva, setelah meraih gelar divisi kedua Liga Portugal dan membantu mencapai kualifikasi Liga Europa bersama Estoril, pelatih 39 tahun itu memberikan trofi Piala Portugal kepada Sporting Lisbon. Sebelum pada musim lalu meraih gelar Liga Yunani dengan Olympiacos.

Pada Sabtu (14/1) pekan lalu, Silva sukses menjalani debutnya dengan manis setelah menang 3-1 atas Bournemouth. Kemenangan itu merupakan yang ke-51 bagi pelatih kelahiran Lisbon ini sejak awal 2014/15 dengan rata-rata 2,52 poin per laga. Hanya berbeda sedikit dengan Conte (2,57) dalam 65 pertandingan yang hampir sama.



Kendati demikian, pria yang dijuluki Mini Mourinho itu tidak menunjukkan tanda merasa merendah saat kembali ke Samford Bridge setelah dua tahun lalu saat melakoni Liga Champions dengan Sporting. Menurut Silva, Conte telah melakukan pekerjaan dengan sangat baik, dan Chelsea tim terbaik, karena berada di puncak klasemen.

"Tapi saya tidak ingin berbicara banyak tentang tim lain, tentang apa yang Conte lakukan. Saya harus melakukan pekerjaan saya, dan mengubah apa yang saya inginkan untuk tim saya," ujar Silva.



Meski diunggulkan, Conte tidak akan menganggap remeh Hull yang berada di zona degradasi. Conte juga menyadari, perubahan pelatih bisa memberi dampak signifikan untuk Hull, sehingga membuka peluang menyulitkan timnya.

"Jika Anda pikir ini tipe pertandingan yang mudah, Anda membuat kesalahan besar, dan Anda bisa membayar itu pada akhir musim. Hull tim yang bagus. Mereka mengganti pelatih, dan biasanya Anda memiliki reaksi yang hebat dari pemain," Conte menimpali.

Prediksi susunan pemain:

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Garap Film Pendidikan, Sutradara Ini Cetak Rekor MURI

Posted: 22 Jan 2017 01:30 AM PST

Liputan6.com, Sumatera Utara - Sebuah prestasi baru-baru ini dicetak oleh sineas Asal Medan, Dedy Ardiansyah Siregar. Personel Wafer Band itu resmi menerima penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas kinerjanya dalam menggarap film bertema pendidikan berjudul Selembar itu Berarti.

Tak tanggung-tanggung, di film berdurasi 1 jam 45 menit itu, Dedy merangkap hingga lebih dari 18 jabatan, termasuk produser, sutradara, penulis naskah, dan masih banyak lagi. Dia juga hanya dibantu oleh lima orang kru selama proses syuting dilakukan.

"Sebelumnya, kami pernah mencatatkan rekor satu orang yang memegang 14 jabatan di layar lebar. Dan di malam ini, rekor tersebut dipecahkan oleh dedi dengan 18 jabatan di layar lebar," ungkap Perwakilan MURI, Andre Purwadono dalam acara penyerahan piagam yang digelar pada Sabtu (21/1/2017) malam di Sopo Partungkoan, Tarutung, Tapanuli Utara, Sumatera Utara. Piagam tersebut diberikan langsung oleh Bupati Tapanuli Utara, Drs Nikson Nababan.

Dedy Ardiansyah Siregar mendapatkan Rekor Muri sebagai sineas dengan jabatan terbanyak di sebuah film layar lebar.

Deddy menuturkan, penghargaan yang ia dapatkan ini bukanlah sesuatu yang direncanakan sejak awal. Ia terpaksa merangkap jabatan lantaran kurangnya sineas yang ada di Tapanuli Utara.

"Rekor ini tercipta karena keterbatasan tim yg ada di Sumatera Utara. Karena keterbatasan itulah. Mengharuskan kami untuk bisa semuanya," ucap Deddy setelah menerima penghargaan di atas panggung.

"Kami tidak akan pernah berhenti sampai di sini. Kami akan tetap berkarya untuk Sumatera Utara. Itu janji kami. Dan kami tidak akan meninggalkan Tapanuli Utara," tambahnya.

Acara ini juga turut dihadiri oleh ketua PARSI Anwar Fuady, Raslina Rasyidin, serta Jay Wijayanto.

Selembar Itu Berarti berkisah tentang perjuangan dua anak Tarutung untuk dapat terus sekolah di tengah keterbatasan hidup. Film ini sengaja dibuat oleh Dedy sebagai bentuk prihatin akan kurangnya film-film bertema pendidikan di Indonesia.

Selain dibintangi oleh para aktor dan aktris muda Tarutung, film ini juga dimeriahkan oleh Anwar Fuady, Raslina Rasyidin, serta Jay Wijayanto yang dikenal lewat aktingnya di film Sang Pemimpi.

Rencananya, usai berhasil menjual 80.000 tiket dalam penayangan perdana di Kabupaten Langkat dan Kota Binjai, film Selembar Itu Berarti akan diputar di bioskop-bioskop Tanah Air.

Penasaran? Simak cuplikannya di Vidio.com:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Konvoi Safety Riding Awali Apel Siaga Jaga Agus-Sylvi

Posted: 22 Jan 2017 01:24 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Relawan Jaga Agus-Sylvi melakukan konvoi Safety Riding pada Sabtu (21/1). Konvoi diikuti sekitar 1.225 pengendara sepeda motor.

Konvoi dimulai pukul 12.00 WIB dari lima titik pertemuan yaitu Wisma Proklamasi 41 (Jakarta Pusat), Gelanggang Remaja Jakarta Utara, Seven Eleven Pondok Bambu Jakarta Timur, Posko Sohib AHY Parkiran Cafe Mandailing Fatmawati dan Jalan Kedoya Raya.

Relawan berkonvoi "Safety Riding" menuju lokasi kampanye Apel Siaga Relawan "Jaga Agus-Sylvi" di Lapangan eks Golf Driving Range Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat.

Apel Siaga "Jaga Agus-Sylvi" dihadiri oleh calon gubernur-calon wakil gubernur DKI Jakarta, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)-Sylviana Murni. Apel dilakukan untuk menyatukan visi antara relawan untuk memenangkan Agus-Sylvi menjelang pencoblosan Pilkada 15 Februari 2017.

Keluarga Agus Harimurti terlihat hadir di lokasi seperti Edhie Baskoro Yudhoyono, Annisa Pohan dan Aliya Rajasa. Sementara relawan mengenakan baju hitam bertuliskan Agus-Sylvi tampak memadati lapangan bekas Golf Range Senayan.

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Prediksi Arsenal Vs Burnley: Momentum The Gunners Salip Tottenham

Posted: 22 Jan 2017 01:15 AM PST

Liputan6.com, London - Arsenal akan melakoni laga penting di pekan ke-22 Liga Inggris. Mereka dijadwalkan menghadapi tim papan tengah, Burnley di Emirates Stadium, Minggu, 22 Januari 2017.

Saat ini, The Gunners punya koleksi 44 poin dan duduk di posisi empat klasemen sementara. Dengan hasil kurang memuaskan yang didapat dua tim di atasnya, Tottenham Hotspur dan Liverpool, pasukan London Utara kini punya kans besar melesat ke posisi dua.

Tentu ini sebuah kesempatan yang tidak boleh disia-siakan, mengingat begitu ketatnya persaingan untuk masuk ke zona teratas.

Model besar dimiliki Arsenal menghadapi Burnley. Dalam lima pertemuan terakhir, anak-anak asuh Arsene Wenger selalu mendulang kemenangan. Selain itu, kepercayaan diri Arsenal juga sedang melambung, sebab pekan kemarin mereka berhasil memetik kemenangan besar, 4-0 atas Swansea City.

Jelang laga, Wenger menekankan kepada timnya agar selalu menjaga fokus. Dia juga berharap para pemain selalu dalam kondisi bugar karena sekarang kompetisi sudah mulai memasuki masa-masa krusial.



"Seluruh pemain harus fokus memberikan yang terbaik. Sekarang kami menghadapi momen-momen penting. Semoga para pemain berada dalam kondisi bagus," kata Wenger.

Untuk Burnley, mereka diketahui duduk di posisi dua klasemen sementara. Tim asuhan Sean Dyche tersebut telah mengumpulkan 26 poin.

Meski performanya masih labil, namun belakangan mereka sudah ada perbaikan. The Clarets tiga kali menang dan hanya sekali tumbang dalam empat laga terakhir.



Kabar baik bagi Arsenal. Dalam laga nanti bomber Olivier Giroud yang dalam beberapa pertandingan terakhir selalu mencetak gol, dipastikan bisa bermain setelah sempat kabarkan mengalami masalah engkel.

Burnley juga mendapat berita bagus. Trio pemain Dean Marney, Ashley Barnes dan Johann Berg Gudmundsson, yang absen tengah pekan kemarin di Piala FA, karena masalah cedera, kemungkinan sudah bisa tampil. Sayangnya, winger Scott Arfield tetap absen karena masih belum pulih.

Prediksi susunan pemain:

Arsenal: Cech, Bellerin, Mustafi, Koscielny, Monreal, Ramsey, Xhaka, Sanchez, Ozil, Iwobi, Giroud.

Burnley: Heaton, Ward, Mee, Keane, Lowton, Defour, Hendrick, Marney, Boyd, Barnes, Gray.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Timah Panas Akhiri Nyawa 2 Penembak Pengusaha Airsoft Gun Medan

Posted: 22 Jan 2017 01:14 AM PST

Liputan6.com, Medan - Empat hari pascapenembakan yang menewaskan seorang pengusaha airsoft gun Indra Gunawan alias Kuna di Kota Medan, Sumatera Utara, polisi akhirnya meringkus para pelaku di berbagai lokasi.

Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Rina Sari Ginting mengungkapkan, para pelaku yang diamankan petugas gabungan dari Polda Sumut dan Polrestabes Medan, yaitu Rawi, Putra, dan Zen. Dua di antaranya dihadiahi timah panas hingga meninggal dunia.

"Yang ditembak Rawi sama Putra. Keduanya ditembak karena melakukan perlawanan saat diringkus petugas," ucap Rina di Medan, Minggu (22/1/2017).

Ketiga pelaku ditangkap di lokasi yang berbeda. Rawi warga Jalan Sekip diringkus di kawasan Medan Petisah, Jon warga Batu Bara ditangkap di Jalan Karang Sari, sedangkan Putra warga Banda Aceh dibekuk di kawasan Medan Sunggal.

Rina menjelaskan, dalam penangkapan tersebut, petugas gabungan menyita sejumlah barang bukti berupa tiga pucuk pistol revolver, baju, celana, sepatu, dan juga uang tunai sebesar Rp 600 ribu yang diduga sisa dari hasil kejahatan.

"Eksekutor dalam kasus ini adalah Putra, sedangkan Zen joki eksekutor. Ketiga senjata api yang diamankan sempat dititipkan para pelaku kepada teman mereka," Rina menambahkan.

Saat ini jenazah dua pelaku telah dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Sumut, Jalan KH. Wahid Hasyim, Medan. Informasi mengenai motif para pelaku tega menghabisi pengusaha airsoft gun bernama Kuna masih diselidiki pihak kepolisian.

Sebelumnya, warga di sekitar kawasan Jalan Ahmad Yani, Kota Medan, Sumatera Utara, geger dengan penembakan oleh orang tak dikenal. Dalam insiden ini, pemilik toko penjual airsoft gun meninggal dunia.

Korban diketahui bernama Indra Gunawan alias Kuna, warga Pulo Brayan Kota, Kecamatan Medan Barat, sekaligus pemilik toko airsoft gun. Korban ditembak orang tak dikenal setelah turun dari mobilnya ketika hendak masuk ke dalam toko.

"Tadi bapak begitu sampai langsung kasih kunci ke saya. Saat saya mau buka pintu toko, tiba-tiba dengar suara tembakan. Kemudian saya lihat bapak sudah terjatuh," kata Murti, seorang pekerja di toko airsoft gun tersebut, Rabu, 18 Januari 2017.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

SBY Curhat soal Hoax di Medsos, Begini Tanggapan Jokowi

Posted: 22 Jan 2017 01:12 AM PST

Liputan6.com, Bogor - Presiden Joko Widodo atau Jokowi angkat bicara terkait sindiran Presiden ke-6 Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY di Twitter. SBY mengeluhkan soal merajalelanya kabar bohong atau hoax.

"Saya kira sudah lama kita bertarung dengan yang namanya kabar bohong, yang namanya hoax itu. Saya kira kita sudah bertarung lama lah dan ini terus-menerus," ujar Jokowi usai mengikuti Kejuaraan Panahan Bogor Terbuka 2017, Bogor, Minggu (22/1/2017).

Jokowi mengimbau, masyarakat harus memulai membangun sebuah budaya baru membangun sebuah nilai-nilai kesopanan dan kesantunan dalam berucap di media sosial.

"Dalam kita menyampaikan hal ujaran-ujaran di media sosial, jangan menghasut, jangan memfitnah, jangan menyebarkan kabar bohong, jangan menyebarkan ujaran kebencian," ujar dia.

Menurut Jokowi, masyarakat saat ini memang mau tidak mau harus menghadapi era keterbukaan, namun sebaiknya tetap dibarengi nilai-nilai kesopanan.

"Itu yang selalu saya sampaikan ke mana-mana, dan saya kira kita berhadapan dengan masalah keterbukaan ini, ya seperti itu, ya kita hadapi. Karena semua negara juga menghadapi enggak perlu banyak keluhan, ya," dia menandaskan.

Soal tudingan SBY kepada pemerintah yang disebut-sebut sebagai juru fitnah dan penyebar hoax, Jokowi menanggapi santai.

"Kalau saya kerja itu selalu membangun sebuah optimis, selalu mendorong masyarakat itu bekerja lebih optimis, ya," Jokowi menandaskan.

SBY melalui akun Twitter pirbadinya @SBYudhoyono pada 20 Januari lalu mengeluhkan soal merajalelanya kabar bohong atau hoax.

"Ya Allah, Tuhan YME. Negara kok jadi begini. Juru fitnah & penyebar "hoax" berkuasa & merajalela. Kapan rakyat & yg lemah menang? *SBY*," tweet SBY.

Sementara, Presiden Jokowi kini tengah menggodok kebijakan untuk menanggulangi hoax. Kepala Kantor Staf Kepresidenan Teten Masduki mengungkap, tiga cara menanggulangi hoax, yakni melibatkan perusahaan media sosial dalam menghapus konten negatif, penerapan denda bagi perusahaan, dan menyiapkan literasi tentang penggunaan media sosial.

Menurut Teten, keterlibatan perusahaan media sosial dalam melakukan pengawasan hoax sangat penting. Setiap perwakilan perusahaan media sosial bergabung bersama pemerintah dalam satu satgas. Pemerintah berhak meminta media sosial menghapus semua konten bohong yang muncul dalam 24 jam.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ajak Rossi Kalahkan Marquez, Vinales Cari Aman?

Posted: 22 Jan 2017 01:00 AM PST

Liputan6.com, Madrid - Salah satu hal yang paling dinanti di MotoGP 2017 adalah mengenai hubungan antara Valentino Rossi dan Maverick Vinales. Publik menunggu apakah persaingan Rossi dengan Vinales bakal seperti saat masih bersama Jorge Lorenzo.

Ada beberapa pendapat yang memprediksi hubungan baik Rossi dan Vinales tak akan bertahan lama saat MotoGP 2017 telah dimulai. Pasalnya, keduanya bakal sama-sama mengusung target meraih gelar juara dunia.

Berkaca pada hubungannya dengan Lorenzo, Rossi termasuk seorang pembalap yang tak ingin ada sosok lain lebih hebat darinya. Namun, Vinales tak ingin terlalu menanggapi soal isu tersebut. Ia yakin The Doctor tak akan mudah terpancing provokasi.

"Saya tak berpikir Valentino ingin masuk dalam pertempuran. Kami memiliki orang lain untuk dikalahkan, Marc (Marquez), yang sangat kuat tahun lalu. Akan menjadi kesalahan untuk masuk dalam pertempuran. Tapi, pada akhirnya Anda harus siap untuk apa pun," kata Vinales seperti dilansir Tuttomotoriweb.

Bisa saja Vinales berkata soal Rossi seperti itu hanya sekadar untuk mencari aman. Sebab, fakta berbicara bahwa siapa pun pembalap yang berseteru dengan Rossi, orang tersebut bakal menjadi sasaran kritik para fansnya. "Saya akan mencoba untuk menjaga rasa hormat saya. Ia masih idola saya."

Hal itu sudah dirasakan Marquez usai insiden tendangan pada MotoGP Malaysia 2015 di Sirkuit Sepang. Bahkan, Lorenzo pun sampai hengkang ke Ducati karena tak mendapat dukungan dari publik hingga internal Yamaha sendiri.

Jorge Lorenzo akan menjalani MotoGP 2017 sebagai pembalap Ducati Corse. (Twitter/Crash)

"Saat ini hubungan dengan Rossi baik. Mari berharap tetap seperti itu. Memiliki hubungan dan suasana yang baik juga penting bagi tim. Itu bisa membuat bekerja di tempat yang tenang," ujar Vinales.

Sebelumnya, dalam acara peluncuran motor Yamaha YZR-M1 untuk MotoGP 2017, Rossi juga sempat bicara mengenai hubungannya dengan Vinales. Seperti Vinales, Rossi juga berharap hubungan baik tersebut tetap bertahan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kenapa Makan Yu Sheng Saat Tahun Baru Imlek Mesti Berantakan?

Posted: 22 Jan 2017 01:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Salah satu tradisi pada tahun baru Imlek di Indonesia, Malaysia, dan Singapura adalah menghidangkan Yu Sheng. Makanan yang memiliki banyak makna ini ternyata memiliki cara-cara tertentu saat persiapan hingga penyajiannya.

Bahkan memakan Yu Sheng pada tahun baru Imlek mesti berantakan. Apa alasan di balik kebiasaan tersebut? Inilah penjelasannya, seperti yang dipraktikkan di restoran Table8, Hotel Mulia Senayan akhir pekan lalu.

Yu Sheng, sajian pertama dikala hari Imlek

Yu Sheng merupakan makanan pertama yang disajikan di meja makan saat Imlek. Berbagai sayuran yang memiliki banyak warna dipotong tipis-tipis dan diletakkan dengan rapi di atas piring besar. Selain sayuran, makanan lainnya yang jadi pendamping adalah ikan segar dan keripik. Yu Sheng juga memiliki bumbu air lemon, garam dan merica, serta minyak kacang yang manis.

Sambil mencampurkan berbagai bumbu dan berbagai makanan tambahan lainnya, ada kalimat-kalimat yang harus diucapkan. Seperti "Semoga tahun ini semua harapan terkabul", "Diberi kemakmuran dan keselamatan", dan "Banyak sumber kekayaan" dalam bahasa Tiongkok. Setelah bumbu dan doa diucapkan, masing-masing anggota keluarga memegang sebuah sumpit, dan mengangkat tinggi-tinggi sayuran hingga tercampur sempurna.

Yu Sheng yang dicampur sambil diangkat tinggi-tinggi

Saat sumpit diangkat tinggi, semua orang berkata "lo hei" sambil membawa sayuran tinggi-tinggi ke atas udara. Tak jarang kebiasaan ini membuat makanan yang sudah berada di udara, jatuh tak beraturan.

Ternyata, banyak orang yang percaya, Yu Sheng yang berantakanakan membawa rezeki yang datang dari berbagai sumber. Mereka juga percaya, makin berantakan Yu Sheng di luar piring, berarti rezeki yang akan didapatkan akan mengalir hingga melimpah selama setahun ke depan sejak hari Imlek.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Langkah Awal Kebijakan Ekonomi Trump Fokus pada Pemotongan Pajak

Posted: 22 Jan 2017 01:00 AM PST

Liputan6.com, New York - Donald Trump telah resmi dilantik menjadi Presiden Amerika Serikat (AS). Dalam pidato pelantikannya, Donald Trump berjanji akan mendorong perekonomian ke arah yang lebih sehat dengan mengutamakan kepentingan publik.

Pemerintah Amerika Serikat di bawah kepemimpinan Trump diprediksi akan memulai kebijakannya dengan pemotongan pajak. Dalam situs whitehouse.org, Trump menjelaskan bahwa pemerintahannya akan memberlakukan pajak yang lebih rendah bagi perseorangan dan perusahaan.

"Presiden merencanakan untuk menurunkan pemotongan di setiap bentuk pajak, menyederhanakan aturan dan mengurangi tarif pajak bagi perusahaan Amerika Serikat, yang hingga kini masih menjadi salah satu pajak tertinggi di dunia," tulis laporan tersebut seperti dilansir dari salon.com, Minggu (22/1/2017).

Laporan di situs resmi tersebut juga menjelaskan bahwa Presiden Donald Trump akan segera menerbitkan regulasi baru untuk memicu pertumbuhan lapangan kerja di Amerika Serikat. Beberapa peraturan yang menghambat hal ini akan segera direvisi.

"Presiden telah mengusulkan moraturium tentang aturan regulasi yang baru. Beberapa peraturan yang menghambat akan munculnya lapangan tenaga kerja juga akan menjadi perhatian tersendiri," ungkap laporan tersebut.

Walau begitu, banyak analis yang khawatir bahwa kebijakan Trump ini dapat memberikan ancaman yang lebih besar. Analis menilai, data pekerjaan dan tren Amerika Serikat menunjukkan bahwa stimulus bisa meningkatkan permintaan terutama di daerah yang populasi tenaga kerja sudah banyak.

Alhasil ini bisa memicu inflasi dan memaksa The Federal Reserve menaikkan suku bunga lebih cepat dari yang diharapkan.

Ekonom Jed Kolko menjelaskan, akan lebih baik apabila kebijakan Donald Trump difokuskan pada daerah pedesaan dan jantung industri. Hal ini lebih berdampak apalagi melihat daerah ini pernah terkena dampak paling besar saat resesi.

Sebelumnya, dalam Pidato pelantikan di Washington DC, Donald Trump mendorong perekonomian Amerika Serikat ke arah proteksionisme.

"Kita harus menjaga negeri kita dari ketamakan negara lain yang membuat produk, mencuri perusahaan dan menghilangkan lapangan kerja," ungkap Trump. (Vna/Gdn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kreatif, Musisi Ciptakan Musik Dari Suara iPhone

Posted: 22 Jan 2017 01:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Seorang seniman asal Inggris, Rainer Hersch (54) menciptakan musik dengan menggunakan perpaduan suara yang berasal dari iPhone, suara tersebut seperti nada dering, suara klik keyboard, maupun getaran yang dihasilkan dari iPhone itu sendiri.

Sejak video Rainer Hersch memainkan musik yang berasal dari perpaduan suara iPhone pertama kali dirilis, Sudah lebih dari 340.000 orang telah menonton video tersebut. Rainer Hersch merekam aksinya tersebut di sebuah jalan perkotaan yang berada di London, Inggris.

Dilansir www.telegraph.co.uk (21/1), Hersch mengungkapkan, saat dirinya membuat video untuk musik yang diciptakannya dari perpaduan suara iPhone, banyak wisatawan yang sebelumnya sibuk berfoto di depan menara jam Big Ben, justru mendadak sibuk untuk berfoto dan merekam aksi yang dilakukannya.

"Kami membuat video di Westminster Bridge, dengan latak belakang pemandangan yang terkenal di London. Banyak wisatawan di bus double-decker yang sebelumnya sibuk memfoto menara Big Ben, justru kemudian mendadak memfoto dan merekam aksi kami," ungkap seniman tersebut.

Karena keunikannya, video karya Hersch sontak menjadi viral di dunia maya. Hersch dikenal sebagai seniman yang sering menghasilkan karya-karya musik yang menghibur. Dalam setiap aksinya, Hersch selalu menyampaikan karya musiknya dengan cara yang jenaka, hal inilah yang membuat orang-orang mengagumi setiap karya yang diciptakannya.

Kreativitas Hersch yang menggabungkan setiap unsur suara dari iPhone hingga menjadi sebuah karya musik, begitu memikat banyak orang, terlebih mereka yang merupakan pengguna iPhone, karena mereka akan sangat akrab dengan suara-suara yang terdapat pada musik ciptaan Hersch.

Penulis: Soyid Prabowo

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dangdut Academy 4 Makin Seru Berkat Hal Ini

Posted: 22 Jan 2017 01:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Kesuksesan Indosiar dalam menayangkan program talent search yang menghibur pemirsa selama beberapa tahun terakhir sudah tidak diragukan lagi. Salah satunya melalui program D'Academy yang kini memasuki tahun keempat.

Keberhasilan tersebut tentunya menjadi peluang sekaligus tantangan bagi Indosiar untuk mengemas D'Academy 4 lebih seru dan menarik.

Harsiwi Achmad, direktur SCM.

Hal senada disampaikan oleh Harsiwi Achmad selaku Direktur SCM, "Alhamdulillah kita mendapat kontestan yang variatif suaranya, unik, dan daerah yang bervariasi juga yang tahun sebelumnya belum ada, sehingga nantinya eksplorasi terhadap kontestan akan menjadi semakin kuat dan menarik."

"Selain itu, kalau kita lihat di D'Academy 4 ini kita sudah audisi dan ternyata responnya luar biasa karena memperoleh rating dan share yang luar biasa. Oleh karena itu, PR kami bagaimana membuat D'Academy 4 ini benar-benar menarik sehingga penonton terus mengikuti acara ini", papar Harsiwi Achmad yang ditemui baru-baru ini di kawasan Jakarta Pusat.

Harsiwi Achmad, direktur SCM.

Dengan adanya banyak kemajuan dari segi kualitas kontestan dan respon yang luar biasa, bisa dipastikan D'Academy 4 akan berlangsung lebih seru dan meriah.

Dangdut Academy 4 sendiri telah menarik minat banyak peserta yang mengikuti audisinya sejak Oktober hingga Desember 2016 lalu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ini Gejala Anda Mengalami Defisiensi Vitamin D

Posted: 22 Jan 2017 01:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Kurang terpapar matahari bisa berdampak buruk bagi kesehatan Anda, salah satunya kondisi kekurangan vitamin D. Vitamin tersebut didapat manusia ketika kulit secara alami terpapar sinar matahari.

Sayangnya, individu yang bekerja di kota besar, umumnya yang berstatus komuter, cenderung jarang terpapar sinar matahari secara langsung. Mereka berangkat pagi dini hari sebelum matahari terbit sempurna, dan pulang di petang hari ketika surya telah tenggelam.

Vitamin D penting bagi kesehatan karena membantu tubuh menggunakan kalsium. Vitamin ini juga penting untuk tulang, gigi, serta menjaga daya tahan tubuh. Kurang vitamin D bisa menyebabkan masalah rakhitis, penyakit terkait jaringan tulang yang tak mendapat kecukupan mineral sehingga menjadi lembek dan berisiko berubah bentuk. Menurut NHS, kita memerlukan 10 mg vitamin D per hari.

Lantas, apa saja geljala kurang vitamin D? Mengutip laman Metro, Minggu (22/1/2017), gejala kekurangan vitamin D pada individu sangat samar tapi umumnya terkait dengan melemahnya otot, nyeri tulang, kelelahan, serta masalah usus.

Untuk benar-benar mengetahui apakah Anda kekurangan vitamin D, diperlukan tes darah khusus. Tes tersebut akan menunjukkan seberapa parah kadar kekurangan vitamin D Anda dan berapa banyak Anda perlu asupan suplemen vitamin.

Selain melalui paparan sinar matahari, Anda bisa mendapat asupan vitamin D melalui makanan. Ikan salmon, herring, mackerel, daging merah, serta kuning telur merupakan beberapa makanan yang kaya vitamin D.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Aksi Menggemaskan Anak-Anak Bermain di Festival Sirkus Internasional

Posted: 22 Jan 2017 12:45 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Banyak Peminat, Perisic Dibanderol Inter Milan Rp 573 Miliar

Posted: 22 Jan 2017 12:45 AM PST

Liputan6.com, Milan - Inter Milan menyadari bahwa winger andalan mereka, Ivan Perisic diminati banyak klub Liga Inggris. Karena itu, Nerazzuri pun memasang banderol mahal, yakni 40 juta euro atau sekitar Rp 573 miliar bagi klub peminat.

Gazzetta dello Sport melaporkan, Perisic akan dijual pada akhir musim nanti. Chelsea, Liverpool, dan Manchester United merupakan tim yang telah menyatakan minat memboyong winger asal Kroasia itu.

Bersama Inter Milan, Perisic sebenarnya masih terikat kontrak hingga Juni 2020. Namun, Nerazzuri tampaknya tetap akan menjual pemain 27 tahun itu demi menyeimbangkan neraca keuangan mereka.

Uang hasil penjualan Perisic juga dapat dipakai berbelanja pemain baru. Inter Milan butuh dana tambahan demi meningkatkan kualitas skuat mereka jika lolos ke Eropa musim depan.

Perisic diboyong Inter dari Wolfsburg seharga 16 juta euro pada Agustus 2015. Penampilan Perisic bersama Inter musim ini cukup gemilang. Ia telah mencetak tujuh gol dan menyumbang empat assist dari 24 pertandingan yang ia lakoni.

Selain tiga klub papan atas Liga Inggris tadi, Perisic juga tengah diincar klub Liga Inggris lainnya, West Ham United.

Dikabarkan L'Equipe, untuk mendapatkan mantan pemain Wolfsburg itu, West Ham siap menukarnya dengan gelandang tangguh mereka, Dimitri Payet.

Apalagi, Payet memang mulai tak betah bersama The Hammers dan menyatakan ingin pulang ke kampung halamannya di Prancis dan bergabung bersama Olympique Marseille. Manajer West Ham Slaven Bilic juga memasukkan nama Perisic ke dalam daftar utama pemain yang diincar.

(Abul Muamar)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mensos Khofifah Diangkat Jadi Warga Kehormatan Sumbawa

Posted: 22 Jan 2017 12:44 AM PST

Liputan6.com, Sumbawa - Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa diangkat menjadi warga kehormatan Sumbawa. Penganugerahan diberikan langsung oleh Bupati Sumbawa Husni Jibril saat upacara Hari Jadi Kabupaten Sumbawa ke-58, Minggu.

"Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Bupati dan seluruh rakyat Sumbawa yang pada hari ini memberikan penghargaan kepada saya," tutur Khofifah, Minggu (22/1/2017).
 
Menurut Khofifah, Sumbawa memiliki panorama alam yang indah. Selain itu juga merupakan daerah penghasil kopi robusta terbaik di Indonesia. Belum lagi potensi madu alam Sumbawa yang sudah menjadi ikon NTB dan terkenal secara nasional.
 
Dengan segala kekayaan dan anugerah semesta itu, Khofifah yakin masyarakat Tana Samawa dapat hidup sejahtera.
 
Bupati Sumbawa Husni Jibril berharap penganugerahan tersebut dapat terjalin hubungan persaudaraan dan silaturahim untuk kemajuan dan kesejahteraan Tau dan Tana Sumbawa.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Melihat 150 Karakter Wayang Potehi

Posted: 22 Jan 2017 12:36 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

SEJAGAT: Kereta Tegelincir di India, Korban Jiwa Capai 32 Orang

Posted: 22 Jan 2017 12:36 AM PST

Sedikitnya 32 orang tewas dan 50 orang terluka akibat kereta ekspres yang tergelincir di tenggara India pada Sabtu (21/1).

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

‎Baim Wong Tak Kesulitan Beradegan Mesra dengan DJ Tiara Eve ‎

Posted: 22 Jan 2017 12:30 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Baim Wong menjadi salah satu pemain penting di film Jakarta Undercover: Refleksi Cinta, Pesta dan Realita. Perannya sebagai Yoga, pria yang jatuh cinta dengan pekerja seks komersial, membuat film besutan Fajar Nugros itu makin menarik.

Dalam film itu, Baim Wong diharuskan untuk beradegan ranjang dengan DJ Tiara Eve. Namun, mantan pacar Marshanda itu mengaku tak kesulitan sama sekali.

Tiara Eve menjadi pekerja seks komsersil (PSK) dalam film Jakarta Undercover karya sutradara Fajar Nugros. (Herman Zakharia/Liputan6.com)

"Selain adegan ranjang (menantang), itu gampang," kata Baim Wong di Jakarta baru-baru ini.

Menurut Baim Wong, hal yang paling sulit adalah ketika ia harus mendalami karakter Yoga. Ia harus melakukan reading dan observasi ke beberapa tempat malam.

"Itu yang paling susah (mendalami karakter). Karena harus beradegan fighting juga, reading-nya sebulan. Dan saya terjun langsung ke tempat remang-remang, melihat kesenangan orang, bagaimana sih?" ungkap Baim Wong.

Baim Wong dan Tiara Eve. Foto: Vidio

"Supaya saya juga tahu bagaimana perasaannya. Apakah mereka tercengang atau mengikuti nafsu. Semua itu kita harus cari tahu perasaannya, dan itu enggak gampang," lanjutnya.

Kemudian, walau dirinya baru mengenal DJ Tiara Eve, Baim merasa tak terlalu kesulitan menyatukan chemistry-nya.

"Awalnya memang agak takut kesulitan. Tapi karena semuanya reading hampir sebulan lebih, jadi terbiasa. Dan sangat menarik melihat penampilan Tiara," ucap Baim Wong. (Ras)‎

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kembali Jadi Warga Biasa, Ini Cuitan Perdana Barack Obama

Posted: 22 Jan 2017 12:30 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pasca-pelantikan Donald Trump sebagai Presiden Amerika Serikat (AS) terpilih, akun Twitter @POTUS kini telah berganti nama menjadi President Trump. 

Sementara, Mantan Presiden AS Barack Obama kembali menggunakan akun Twitter pribadinya, yakni dengan nama @BarrackObama. 

Berdasarkan pantauan Tekno Liputan6.com, pada momentum tersebut, Obama menggunakan kesempatan ini untuk mencuit tweet pertamanya sebagai warga biasa AS.

"Hi everybody! Back to the original handle. Is this thing still on? Michelle and I are off on a quick vacation, then we'll get back to work," demikian cuit Obama pada Sabtu (21/1/2017) waktu setempat. 

Obama mengabarkan kepada para pengikutnya bahwa usai menjabat, ia dan istrinya, Michelle Obama akan berlibur dan segera kembali untuk bekerja.

Kontan, cuit perdana Obama yang menjabat sebagai Presiden AS selama dua periode itu disambut oleh jutaan follower-nya. Bahkan cuit tersebut telah disukai sebanyak lebih dari 1,6 juta Likes dan di-retweet sebanyak 413 ribu kali.

Obama sendiri tercatat telah mengantongi sebanyak 82,7 juta follower pada akun Twitter pribadinya tersebut.

(Cas)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Fakta Menarik Jelang Juventus vs Lazio

Posted: 22 Jan 2017 12:30 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Laga panas di Serie A tersaji akhir pekan ini. Juara bertahan sekaligus pemuncak klasemen, Juventus akan berhadapan dengan Lazio.

Pertandingan dijadwalkan digelar di Juventus Stadium, Minggu sore, 22 Januari 2017. Tuan rumah sudah pasti dituntut meraih kemenangan demi menjaga posisinya sebagai penguasa klasemen.

Pekan lalu Juventus tumbang dari Fiorentina. Hasil yang membuat mereka kini hanya berjarak satu poin saja dengan pesaing terdekatnya, AS Roma.

Sementara Lazio diketahui duduk di posisi empat. Mereka telah mengumpulkan 40 poin.

Lazio tengah bermain bagus belakangan. Mereka selalu menang dalam tiga laga terakhir, baik di Serie A atau Coppa Italia. Cuma apesnya, jelang lawatan ke markas Juventus, mereka dibayangi rekor apik tuan rumah yang tidak kalah dalam 28 terakhir di depan publiknya sendiri.

Fakta menarik:

1. Juventus tidak pernah kalah dari Lazio dalam 24 laga terakhir di Serie A. 18 menang danenam imbang.

2. Juventus selalu menang dalam tiga laga terakhir di kandang melawan Lazio.

3. Juventus mencatat lima clean sheet atas Lazio dalam lima pertemuan terakhir dengan Lazio di semua kompetisi.

4. Juventus selalu menang dalam lima laga terakhir dengan Lazio. Tapi sepanjang sejarah, mereka tidak pernah meraih enam kemenangan beruntun atas tim berlogo elang tersebut.

5. Juventus sedikitnya mencetak dua gol dalam 13 dari 14 laga terakhir di kandang.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gebrakan Fetty Rusli Fashion Show Terapung di Paris

Posted: 22 Jan 2017 12:30 AM PST

Liputan6.com, Jakarta  

Mengawali tahun 2017, desainer Indonesia Fetty Rusli membuat gebrakan dengan mengikuti fashion show di Kota Mode Dunia, Paris, Prancis. Istimewanya rancangan busana desainer yang dikenal dengan gaun pengantinnya itu akan dipakai para model di atas kapal yang melaju di ikon kota Paris, Sungai Seine.

Pagelaran busana bertajuk J Winter Fashion Show 2017 akan diselenggarakan pada 26 Januari 2017. Fetty Rusli sendiri mempersiapkan busana haute couture atau adibusana yang terinspirasi dari tren era 80-an. Pemilihan bahan pun disesuaikan dengan tema 80-an yang stunning dan glowing

Kini Fetty Rusli sedang mempersiapkan keberangkatannya mewakili Indonesia. Ia pun terharu dan meminta doa restu dari seluruh bangsa Indonesia. Simak persiapannya lewat video ini;

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

AHY Dapat Dukungan Moril dari PWNU DKI Jakarta

Posted: 22 Jan 2017 12:25 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono , Jum'at (20/1) malam, memenuhi undangan silaturahmi Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) DKI Jakarta, di Kantor PWNU DKI Jakarta, Jalan Utan Kayu No.108, Jakarta Timur. PWNU DKI Jakarta sebagai gerakan Islam Moderat di DKI Jakarta, bahkan di seluruh Indonesia, memberikan dorongan moril kepada Agus.

Dalam pertemuan tersebut AHY menyampaikan pentingnya ulama dan umaro bergandengan tangan menghadirkan solusi permasalahan di Jakarta. Menurut AHY, NU memiliki peranan yang sangat penting, sehingga perlu mendengarkan aspirasi dari NU secara langsung.

Silaturahmi Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan pengurus wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) DKI Jakarta, Jumat (20/1) malam. Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berharap saat Pilgub kondisi Jakarta aman dan stabil.Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bersama pengurus wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) DKI Jakarta.Selain NU, AHY menuturkan akan terus melakukan silaturahmi dengan ormas lain berbasis keagamaan maupun kepemudaan.

(*)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Terkait Pelantikan Donald Trump, Begini Sikap Paus Fransiskus

Posted: 22 Jan 2017 12:21 AM PST

Liputan6.com, Vatikan City - Paus Fransiskus memperingatkan bahwa saat ini fenomena populisme tengah meningkat. Menurutnya, hal tersebut berpotensi melahirkan krisis politik yang berujung pada munculnya diktator seperti Adolf Hitler.

Disinggung, apakah ia mengkhawatirkan fenomena populisme yang terus meningkat, Paus Fransiskus mengatakan, krisis memprovokasi ketakutan.

"Menurut saya, contoh paling jelas soal populisme di Eropa adalah di Jerman pada tahun 1933," jelasnya seperti dilansir BBC, Minggu, (22/1/2017).

"Jerman hancur, harus dibangun kembali. Untuk menemukan identitasnya, dibutuhkan seorang pemimpin yang memulihkan karakter dan datanglah seorang pemuda bernama Adolf Hitler yang mengatakan, "saya bisa, saya bisa". Lantas, Jerman pun memilih Hitler. Dia tidak mencuri kekuasaan, orang-orang yang memilihnya, namun belakangan dia menghancurkan mereka," ujar Fransiskus.

Pernyataan Paus Fransiskus itu muncul di laman surat kabar Spanyol, El Pais dan terbit di sela-sela pelantikan Donald Trump sebagai presiden ke-45 Amerika Serikat (AS).

Terkait dengan Trump, Paus Fransiskus mengatakan, masih terlalu dini untuk menilai pemimpin baru AS tersebut. Ia menegaskan akan terlebih dulu melihat apa yang akan dilakukan Trump.

"Saya tidak suka menghakimi orang lain secara prematur. Kita akan melihat bagaimana dia bersikap, apa yang dilakukannya, dan barulah saya akan memberikan komentar," tegas Paus Fransiskus.

Sejauh ini, Paus Fransiskus bertentangan dengan kebijakan Trump yang akan membangun dinding pembatas antara AS-Meksiko untuk mencegah masuknya imigran ilegal. Lebih kerasnya lagi, ia menggugat iman Kristen Trump terkait hal ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

ENAM PLUS: Pedagang Pasar Senen Penuhi Jalan Raya

Posted: 22 Jan 2017 12:16 AM PST

Pasca kebakaran Pasar senen pedagang membuka lapak dan berjualan di jalan raya, akibatnya separuh badan Jalan raya di kawasan Senen dipenuhi pedagang korban kebakaran

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gajinya di Atas Messi dan Ronaldo, Begini Jawaban Tevez

Posted: 22 Jan 2017 12:15 AM PST

Liputan6.com, Shanghai - Carlos Tevez membantah dirinya sebagai pesepak bola bergaji tertinggi di dunia. Striker asal Argentina itu merasa urusan gajinya tidak layak dikonsumsi oleh publik.

Tevez menjadi pemain paling disorot dalam bursa transfer musim dingin ini. Pasalnya, ia pindah dari Boca Juniors ke Shanghai Shenhua dengan iming-iming gaji 615 ribu pounds per pekan.

Jumlah gaji itu sangat fenomenal, pasalnya Paul Pogba yang merupakan pemain termahal dunia hanya digaji MU 290 ribu pounds per pekan. Padahal usia Tevez sendiri tidak muda yakni 32 tahun.

"Setelah laga terakhir di Boca, saya tidak pernah berbicara soal gaji ke media. Lagipula masalah gaji tidak harus dibicarakan pada orang lain," ujar Tevez seperti dilansir Soccerway.

"Yang jelas gaji saya tidak setinggi seperti legenda sepak bola lain. Untuk menghormati pemain Shenhua lain, saya tidak mau menyebutkan jumlahnya," kata Tevez menambahkan.

Tevez merupakan salah satu pemain tersukses. Ia pernah meraih gelar bersama MU, Juventus, dan Manchester City.

"Saya sangat bahagia bisa bergabung ke Shanghai Shenhua. Ini adalah tantangan baru dan saya ingin memberikan yang terbaik untuk klub ini," ujar Tevez.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Warga Brebes Marah Lalu Mandi Lumpur, Ada Apa?

Posted: 22 Jan 2017 12:12 AM PST

Liputan6.com, Brebes - Kesabaran masyarakat Brebes, Jawa Tengah, menghadapi rutinitas kemacetan panjang di jalur Pantura hingga berjam-jam sudah habis dan berada di tingkat teratas kejenuhan. Sebab, mereka dalam sebulan belakangan menghadapi persoalan yang tampaknya tidak ada respons dari pemerintah daerah setempat terkait kerusakan jalan parah yang berada di jalur Brebes-Tegal-Purwokerto.

Ironisnya, jalan yang rusak parah hingga puluhan kilometer itu merupakan jalan nasional akses utama penghubung di jalur pantai utara-jalur tengah-jalur selatan Pulau Jawa.

Akibatnya, puluhan warga dan berbagai komunitas gabungan yang ada di Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, pun menggelar demonstrasi bertema "Mbela Dalan 201". Aksi dilakukan dengan melakukan aksi teatrikal tidur di atas kubangan jalan rusak yang dipenuhi lumpur, Jumat, 20 Januari 2017.

Adapun unjuk rasa yang baru dimulai sekitar pukul 14.00 WIB itu dijaga ketat oleh aparat gabungan Polres Brebes, Satpol PP, dan TNI. Sebelum menggelar aksi teatrikal itu, mereka melakukan longmarch sejauh 300 meter dengan mengusung spanduk yang bertuliskan tuntutan agar jalan segera diperbaiki.

Saat melakukan aksi teatrikal di jalan berlobang dan berkubang lumpur, mereka menyebut aksi ini sebagai "Gupak Aspal". Mendaka sontak aksi itu pun menarik perhatian warga dan para pengguna jalan.

Tiga orang yang berperan dalam aksi teatrikal itu, terlihat mengguling-gulingkan badannya di atas lubang jalan berlumpur hingga membuat seluruh tubuh kotor oleh lumpur.

"Tolong jalan rusak ini sudah menyengsarakan masyarakat, jalan jadi macet parah dan lubang jalan banyak yang membahayakan pengguna jalan khususnya sepeda motor," ucap koordinator aksi, Eping Ristian.

Mereka bahkan meminta pemerintah, termasuk Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, dan Pelaksana tugas (Plt) Bupati Brebes Budi Wibowo segera mengambil langkah konkret untuk memperbaiki jalan nasional ini

Tak hanya masyarakat setempat saja yang dirugikan akibat jalan rusak, namun pengguna jalan lainnya juga merasa dirugikan lantaran kemacetan parah di ruas jalan tersebut.

"Kerusakan jalan nasional terutama di jalur Tonjong ini sekali lagi benar-benar telah menyengsarakan. Kerusakan jalan ini juga mengakibatkan kemacetan lalu lintas, kecelakaan, dan mengganggu aktivitas ekonomi masyarakat," dia menambahkan.

Bahkan, kerusakan jalan yang terjadi juga mengakibatkan banyak siswa sekolah yang harus terlambat sekolah lantaran arus lalu lintas macet parah. Warga pun mendesak kepada pemangku kebijakan yang berwenang agar segera turun tangan untuk memberikan solusi atas persoalan yang terjadi.

Demonstrasi masyarakat yang dilakukan sekitar satu jam itu pun semakin memurukkan keadaan lalu lintas yang sudah macet setiap harinya di jalur penghubung antara pantura dan selatan Jawa itu.

Informasi yang dihimpun Liputan6.com, kerusakan parah jalan di jalur Brebes-Tegal-Purwokerto ini mengakibatkan kemacetan panjang hingga lima kilometer lebih setiap harinya.

Misalnya pada Kamis, 19 Januari 2017. Akibat jalan rusak dan insiden truk mogok karena terperosok lubang jalan mengakibatkan antrean panjang kendaraan mengular di Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brebes.

Bahkan, kemacetan semakin parah lantaran kembali lagi terjadi insiden truk mogok di jalan ruas Ciregol. Sejumlah pengendara mengeluhkan kemacetan hingga lima jam lebih di jalur Prupuk-Tonjong.

Selain di jalur utama, kemacetan juga terjadi di sejumlah titik jalur alternatif Ciregol, yakni ruas Karangsawah-Linggapura. Kondisi itu disebabkan sejumlah tikungan sempit seperti di Karangjongkeng ataupun Karangsawah.

Sementara itu, kendaraan yang masuk ke jalur alternatif tidak hanya mobil pribadi, tetapi juga truk diesel dan sejumlah bus kecil.

Menurut Kapolres Brebes AKBP Lutfie Sulistiawan, jika kemacetan di jalur pantura ini terjadi akibat kondisi jalan rusak dan insiden truk mogok di empat titik, yaitu Ciregol, Tonjong, dan Linggapura.

"Di tiga titik tersebut kendaraan harus melintas bergantian. Kita tempatkan petugas untuk berjaga, sehingga kendaraan tidak saling serobot mendahului," ucap Luthfie Sulistiawan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Atraksi Barongsai Tonggak Bius Pengunjung Mall

Posted: 22 Jan 2017 12:11 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Usai Dilantik, Apa Kata Donald Trump Kepada Jokowi?

Posted: 22 Jan 2017 12:04 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo menyampaikan selamat atas dilantiknya Donald Trump sebagai Presiden Amerika Serikat (AS) pada Jumat, 20 Januari 2017. Jokowi yakin hubungan Indonesia dan AS akan lebih baik.

"Yang pertama saya ingin mengucapkan selamat atas pelantikan Presiden Donald Trump," ujar Jokowi di Lapangan Wira Yudha Pusat​ Pendidikan Zeni, Kodiklat TNI AD, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (22/1/2017).

"Kalau kita mencermati dan kita mengikuti pidato yang disampaikan kemarin yang saya garis bawahi adalah saling menguntungkan, sehingga kita optimis hubungan AS dan Indonesia akan terjalin dengan baik," tambah dia.

Jokowi mengaku dirinya sempat menelepon Donald Trump. Ketika itu, Trump berjanji menjaga hubungan baik dengan Indonesia karena pengusaha real estate itu memiliki banyak rekanan para pebisnis asal Indonesia.

"Saat saya telepon dengan Presiden Trump, Beliau mengatakan hubungan Indonesia dan AS akan lebih baik karena Presiden Trump mengatakan 'Kawan saya di Indonesia banyak. Hahaha saya punya bisnis di Indonesia', dia mengatakan seperti itu," ungkap Jokowi.

"Jadi saya optimis hubungan AS dan Indonesia akan lebih baik tapi harus saling menguntungkan kedua belah pihak, kedua belah negara," tandas dia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

7 Cara Hindari Bau Badan

Posted: 22 Jan 2017 12:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Bau badan bisa dialami siapa saja, pria maupun wanita. Aroma kurang sedap yang menguar dari tubuh pun bisa disebabkan oleh berbagai faktor, seperti misalnya asupan makanan, masalah kesehatan, hingga kurang menjaga kebersihan.

Anda perlu memerhatikan beberapa hal agar terhindar dari bau badan. Berikut tujuh cara mengatasi masalah bau badan, dilansir dari laman Times of India, Minggu (22/1/2017):

1. Jangan melewatkan mandi

Seperti fungsi vaksin bagi penyakit, mandi pun menghindarkan Anda dari bau tubuh tak enak.

Mandi secara rutin mengurangi jumlah bakteri di tubuh yang menjadi penyebab bau badan. Idealnya, manusia mandi dua kali sehari.

2. Deodoran vs antiperspirant

Deodoran menggunakan antiseptik untuk menghalau bakteri di tubuh dan menetralisir keringat. Sementara antiperspirant hanya menutupi bau keringat dengan menuput dan menyumbat kelenjar keringat. Maka, sebaiknya pilihlah produk deodoran berbahan dasar air.

3. Jangan menyemprot parfum pada keringat

Hindari menggunakan cologne ketika sedang berkeringat. Cologne hanya akan menyamarkan bau keringat, karenanya hanya bertahan selama beberapa saat saja. Ketika aroma cologne pudar, bau badan akan semakin menyengat. 

 

4. Gunakan baju katun

Semakin ketat pakaian Anda, semakin besar kemungkinan Anda berkeringat dan menimbulkan bau. Biarkan tubuh bernapas. Juga hindari memakai pakaian belapis-lapis. Lapisan pakaian berlebih hanya menambah keringat dan bau badan. Pilihlah pakaian berbahan katun yang menyerap keringat.

5. Cukur bulu-bulu di badan

Membiarkan bulu di ketiak atau bagian badan lainnya tumbuh panjang dan lebat jadi salah satu penyebab bau badan. Pasalnya hal itu memicu kelenjar keringat memproduksi keringat lebih banyak.

6. Ubah pola makan

Makanan tertentu seperti bawang putih atau bawang mereka akan membuat bau badan jadi lebih menyegat. Alasannya, komponen sulfur pada makanan tersebut cenderung masuk melalui pori-pori.

Anda tak perlu berhenti mengonsumsi makanan-makanan tersebut, hanya perlu memperhatikan agar asupannya tak berlebihan. Jangan lupa untuk meningkatkan jumlah asupan zinc dan amnesia Anda pula. Kondisi kekurangan supemen terbeut bisa meningkatkan bau badan.

7. Konsultasi pada dokter

Bila bau badan masih membandel setelah mencoba berbagai cara di atas, konsultasikanlah pada dokter. Seringkali bau badan jadi tanda adanya penyakit serius di tubuh.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Separuh Budaya Betawi adalah Budaya Tionghoa, Benarkah?

Posted: 22 Jan 2017 12:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Penetrasi budaya luar ke Indonesia, khususnya ke daerah yang kini menjadi Jakarta, telah terjadi seiring dengan hadirnya para penjelajah asing dari berbagai belahan dunia sejak ribuan tahun silam. Penduduk lokal dan para penjelajah itu melakukan komunikasi dan kolaborasi yang kemudian terjadi asimilasi dan akulturasi kebudayaan melalui perdagangan dan perkawinan

Menurut Fa Hsien, seorang penjelajah dunia, orang-orang Tionghoa sudah sejak abad ke-5 melakukan kontak dagang dengan penguasa Bhumi Jawa, yang kemudian dipercaya para sejarawan, sebagai wilayah yang dikuasai oleh kerajaan Tarumanegara. Mereka berdagang di pinggir sungai dekat dengan pelabuhan.

Kenapa budaya Tionghoa sangat mengakar di Indonesia, terutama pada suku Betawi? Berdasarkan bukti itu, berarti sudah sejak 1500 tahun yang lalu orang-orang Tionghoa dapat dilacak eksistensinya di tanah Bhumi Jawa yang sebagian wilayahnya kini telah menjadi Jakarta.

Berbeda dengan orang-orang Tionghoa, orang Eropa terutama Belanda, mereka datang untuk berdagang, kemudian menjajah dan mengeksploitasi sumber daya, baik alam maupun manusia. Kuku penjajahan dimulai dengan mencengkram kota Jayakarta. Adalah Jan Pieterszoon Coen bersama pasukannya yang berhasil mengusir Pangeran Jayakarta hingga ke Jatinegara dan ia kemudian mendirikan kota Batavia pada 30 Mei 1619.

Para penjelajah dan penjajah tersebut membawa serta budaya mereka, menjadikan tempat yang disinggahinya sebagai tempat tinggalnya. Mereka menikahi perempuan lokal, menetap, dan tidak kembali ke negeri asalnya.

Sebelum adanya penjelajahan dunia dan penjajahan yang menyebabkan terjadinya percampuran budaya tersebut, bangsa yang menempati wilayah Nusantara, terutama Jawa misalnya, memiliki budaya sendiri, memiliki kepercayaan animisme dan dinamisme yang kuat. Kemudian karena terjadi percampuran budaya lokal dengan budaya para penjajah dan penjelajah itu, masyarakat Jawa ada yang menjadi penganut Hindu, Budha, Islam, Kristen, Katolik, Konghucu, dan aliran kepercayaan lain yang kuat hingga saat ini.

Pada masanya, setelah orang-orang Tionghoa dan penjelajah Asia lain seperti dari Hindustan masuk ke Nusantara, serta sebelum datangnya bangsa-bangsa Eropa, penduduk pulau Jawa adalah penganut Hindu dan Budha yang kuat. Hal tersebut dapat dibuktikan dengan adanya candi-candi dan kuil tempat pemujaan mereka di sepanjang pulau Jawa.

Di negeri lain, pun ada hal yang menarik, misalnya kesenian Barongan di negara Malaysia yang dipercaya berasal dari seni Reog di Indonesia. Kebudayaan berbagai negara menjadi kebudayaan baru di negara dimana para pembawanya kawin dan menetap.

Lalu bagaimana dengan budaya Tionghoa? Di Jakarta, hampir separuh budaya Betawi dipercaya bersumber dari budaya Tionghoa. Budaya Betawi seperti kata elu-gue, encang-encing, cepe, gope goban, gambang kromong, tari cokek, baju pengantin perempuan Betawi dari atas rambut sampai kaki, bahkan konon ondel-ondel (dan panjat pinang) akar budayanya berasal dari budaya Tionghoa. Anda gak percaya?

Telusuri jejaknya dalam https://heritagetrails.co.id/en/event/chinatown-journey/ yang dipersembahkan oleh Komunitas Historia Indonesia (KHI) secara cuma-cuma alias gratis untuk Anda.

Acara ini akan diselenggarakan pada 28 Januari 2017, pendaftaran ulang dimulai pukul 07.00 wib dan penjelajahan akan berakhir pukul 12.00 wib. Peserta akan berkumpul di depan Museum Bank Mandiri, depan halte Transjakarta Kota dan stasiun BEOS/Jakarta Kota. Direncanakan 300 peserta akan mengikuti kegiatan ini. Penjelajahan akan dipandu langsung oleh Asep Kambali (sejarawan sekaligus pendiri KHI) dan para volunteer dari komunitas sejarah terbesar di Indonesia yang telah berdiri sejak tahun 2003 itu.

Route jelajah yang dilalui dimulai dari Museum Bank Mandiri, melewati Museum Bank Indonesia, menuju Kali Besar, melewati Galeri Melaka, melewati Jalan Tiang Bendera, menuju Pasar Pagi Asemka, melewati Jalan Patekoan, melewati Rumah Keluarga Souw, memasuki SMAN 19, memasuki Klenteng Toa Sai Bio, memasuki Gereja Santa Maria de Fatima, mengunjungi Vihara Dharma Bakti, menjelajah Pasar Pancoran - Petak Sembilan, mengakhiri penjelajahan dengan menikmati makanan di pusat kuliner Gloria. Route tersebut memiliki cerita unik dan menarik yang memperlihatkan bukti-bukti keberadaan etnis Tionghoa di masa kolonial.

Acara Jakarta Heritage Trails ini merupakan kegiatan sosial dalam memberikan pengalaman belajar sejarah dengan cara menyenangkan. KHI percaya, bahwa pelajaran sejarah masih dianggap membosankan. Oleh karena itu, melalui kegiatan rekreasi edukasi dan hiburan ini peserta akan mendapatkan pemahaman sejarah yang komprehensif, pengalaman belajar sejarah yang menyenangkan, dan pengetahuan yang berharga, serta kesempatan berpetualang yang tak kan terlupakan.

Tertarik ikut menjadi peserta? Silahkan daftar melalui website http://www.heritagetrails.co.id/

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gosip Pindah Agama, Angel Karamoy Minta Didoakan

Posted: 22 Jan 2017 12:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Angel Karamoy sempat dikabarkan berpindah agama. Pesinetron "Bidadari" ini dirumorkan telah menjadi muslim. Hal itu sempat dibantah oleh kakak Angel Karamoy, Daniel Karamoy beberapa waktu lalu.

Namun ketika pertanyaan serupa dilontarkan langsung kepada Angel Karamoy, ia malah meminta untuk didoakan.

Angel Karamoy (Herman Zakharia/Liputan6.com)

"(Soal pindah agama) Saya pokoknya menjalani hidup baik-baik saja, semua berharap yang baik-baik saja. Mohon doanya semua yang baik-baik, sudah itu saja," kata Angel Karamoy di Jakarta baru-baru ini.

Begitu pun ketika Angel Karamoy ditanya mengenai gosip nikah sirinya dengan seorang produser. "Itu lagi apa? Saya sudah klarifikasi," ucap artis 30 tahun ini.

Angel Karamoy (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Hanya saja, mantan istri Steven Rumangkang ini mendapat banyak hikmah dari semua masalah yang dihadapinya. Angel Karamoy pun berharap dapat menjadi pribadi yang lebih baik lagi.

"Tentu banyak hikmah selama perjalanan sampai di umurku ini. Aku berusaha ambil yang baik, menjadi baik walau tidak sempurna," ujar Angel Karamoy. (Ras)‎

Simak juga merdunya lantunan Tanah Airku yang dinyanyikan Papinka berikut ini:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Juventus Vs Lazio: Kejar Hasil Maksimal

Posted: 22 Jan 2017 12:00 AM PST

Liputan6.com, Turin - Pemuncak klasemen Liga Italia Juventus menghadapi lawan tangguh akhir pekan ini. Mereka dijadwalkan menjamu Lazio di Juventus Stadium, Minggu (22/1/2017).

Hasil maksimal menjadi target Juventus dalam laga ini. Mereka sadar dalam posisi terjepit karena hanya unggul satu poin saja dengan AS Roma dan Napoli.

Sementara Lazio yang menduduki posisi empat, juga ingin mendongkrak posisinya. Biancoceleste kini mengumpulkan 40 poin dan berharap memangkas jarak demi menembus 3 besar klasemen.

Merupakan tantangan besa bagi Juventus untuk memetik angka masimal. Sebab, performa tim belakang agak goyah. Terakhir, Nyonya Tua harus menyerah dari Fiorentina.

Untungnya, allenatore Massimiliano Allegri tidak gentar sama sekali. Dia yakin anak asuhnya bisa kembali menemukan bentuk permainan terbaik dan sudah berada di trek yang benar untuk meraih scudetto musim ini.

"Kami selalu berpikir untuk maju. Juventus fokus membangun kualitas dan kami merasa sudah berada di jalur yang benar," kata Allegri.

"Untuk Lazio, saya harus memberikan pujian, terutama buat pelatih Simone Inzaghi. Mereka selalu bermain dengan rapi dan laga nanti akan terasa sulit buat kami," sambungnya.

Kubu Lazio balas memuji komentar Allegri. Mereka yakin Juventus bakal mengamuk pada pertandingan nanti. Inzaghi paham lawan mereka ingin menunjukkan kemapuan setelah pekan lalu ditumbangkan Fiorentina.

"Saya tahu ini akan menjadi laga sulit. Juventus seperti hewan liar yang sedang terluka setelah kalah melawan Fiorentina," ungkapnya.

Striker Juventus, Mario Mandzukic (kanan), menghadapi Lazio pada laga Liga Italia musim lalu. (AFP/Marco Bertorello)

Rekor kandang yang mentereng milik Juventus membuat peluang Lazio mencuri angka semakin kecil. Namun, hal tersebut tidak membuat tim tamu gentar. Inzaghi justru ingin anak asuhnya tampil bersemangat meruntuhkan keangkeran Juventus Stadium.

"Lazio akan bermain terbuka menyerang. Saya melihat tim memiliki otivasi tinggi. Juventus memang tidak kalah dalam 27 laga kandang. Tapi tidak ada yang mustahil," tegasnya.

Perkiraan Pemain:
Juventus: Buffon; Alves, Barzagli, Bonucci; Asamoah; Khedira, Marchisio, Rincon, Pjanic; Dybala, Higuain.
Lazio: Marchetti; Bastos, De Vrij, Wallace; Anderson, Parolo, Biglia, Radu, Milinkovic-Savic, Luis Alberto; Immobile.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pabrik Petrokimia Senilai Rp 20 Triliun Bakal Berdiri di Papua

Posted: 22 Jan 2017 12:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - PT Pupuk Indonesia dan Ferrostal akan membangun pabrik petrokimia di Teluk Bintuni, Papua Barat dengan nilai investasi US$ 1,5 miliar atau setara dengan Rp 20 triliun (kurs Rp 13.300 per dolar AS). Pembangunan industri petrokimia di Timur Indonesia itu seiring dengan instruksi Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam pemerataan pembangunan di Indonesia.

Menteri Perindustrian (Menperin), Airlangga Hartarto mengapresiasi kerja sama Pupuk Indonesia (BUMN) dan Ferrostaal, perusahaan asal Jerman dalam penelitian pengembangan pabrik petrokimia senilai US$ 1,5 miliar di Teluk Bintuni, Papua Barat.

"Kedua belah pihak berkomitmen memberikan data-data komprehensif yang dimiliki terkait protek pengembangan pabrik petrokimia, seperti data teknis, keekonomian, pasar, dan lainnya," kata Airlangga dalam keterangan resminya di Jakarta, Minggu (22/1/2017).

Untuk diketahui, Teluk Bintuni kaya dengan gas sebagai bahan baku utama industri petrokimia. Industri petrokimia merupakan salah satu sektor yang akan mendapatkan penurunan harga gas sesuai dengan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 40 Tahun 2016 tentang Penetapan Harga Gas Bumi.

"Kami akan mendukung alokasi gas dengan harga terjangkau yang akan ditentukan," tegas Airlangga.

Kemenperin mencatat, pembangunan industri petrokimia di Teluk Bintuni mempunyai beberapa alasan, antara lain potensi gas bumi di kawasan tersebut yang sudah diidentifikasi sebesar 23,8 triliun standar kaki kubik (TSCF).

Sebanyak 12,9 TSCF sudah dialokasikan untuk 2 train liquefied natural gas (LNG), dan sisanya sebesar 10,9 TSCF untuk 1 train LNG. Selain itu, ditemukan cadangan baru sebesar 6-8 TSCF.

"Terdapat dua sumber gas potensial, yaitu di proyek Tangguh dan di blok eksplorasi Kasuri yang berada di selatan Tangguh sampai Kabupaten Fakfak," ungkap Airlangga.

Adanya peluang tersebut, diharapkan segera muncul keputusan untuk memberikan izin kepada perusahaan-perusahaan yang akan membangun pabrik petrokimia di Teluk Bintuni.

Potensi gas yang tersedia juga dapat digunakan sebagai bahan baku industri amonia untuk mendukung industri urea dan bahan baku industri metanol di industri pusat olefin. Selain itu, program hilirisasi di sektor petrokimia berdampak luas pada peningkatan nilai tambah, penyerapan tenaga kerja, dan pertumbuhan ekonomi nasional.

Direktur Investasi Pupuk Indonesia, Gusrizal memastikan, ketertarikan perusahaan membangun pabrik petrokimia di Teluk Bintuni, dengan memanfaatkan alokasi gas pada area tersebut. Rencananya, perusahaan ingin membangun industri pengolahan gas bumi menjadi metanol, etilena, polipropilena, dan polietilena.

"Melalui kerja sama ini, kami akan berperan sebagai lead role dan akan berhubungan dengan instansi terkait perihal alokasi dan harga gas," ujarnya.

CEO Ferrostaal, Klaus Lesker menambahkan telah menyatakan komitmennya melakukan penyertaan modal kepada perusahaan patungan untuk sebuah proyek dan kerja sama dengan mitra bisnisnya dalam pengembangan industri pertrokimia.

"Kami mempunyai pengalaman serta pengetahuan mengenai pembentukan, pembangunan dan pendanaan proyek industri petrokimia dengan skala besar," jelasnya.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

14 Miliar Kilometer untuk Uji Coba Mobil Otonomos

Posted: 22 Jan 2017 12:00 AM PST

Liputan6.com, Tokyo - Mobil otonomos jadi semacam trademark bagi industri otomotif dunia. Semua berlomba menciptakan kendaraan yang bisa beroperasi tanpa campur tangan pengendara itu, termasuk perusahaan teknologi semacam Google.

Bagi Toyota sendiri, perlu uji coba yang benar-benar serius dalam pengembangan jenis kendaraan ini. Yoshiaki Matsuo, Chief Examiner Toyota Motors Advanced Technology Subsidiary, bahkan menyebut angka tes jalan harus mencapai miliaran kilometer.

"Saya percaya bahwa kita membutuhkan setidaknya 14 miliar km untuk melakukan tes jalan sebelum kami dapat memberikan mobil yang benar-benar otonomos kepada masyarakat, yang tidak akan menyebabkan kecelakaan," ujarnya dalam kuliah umum di Tokyo, Jepang.

Menurutnya, apa yang paling dibutuhkan dari uji jalan sepanjang itu adalah data jalanan. Harus diketahui secara presisi bagaimanakah sebetulnya kondisi jalanan itu. Bagaimana gaya berkendara orang-orang, hingga ketersediaan marka jalan.

"Kami perlu menggunakan data penelitian dan data yang diperoleh dari mengemudi nyata di jalan umum yang membuat reproduksi dari pola yang pengendara pamerkan," tambahnya,

Data-data tersebut tak bisa semata hanya diperoleh dari mobil-mobil prototipe. Salah satu alternatif yang bisa mempercepat pengumpulan data itu adalah bekerja sama dengan masyrakat, atau agar lebih mudah ke perusahaan transportasi.

"Salah satu pilihan yang mungkin adalah bermitra dengan perusahaan taksi yang pengendaranya mencakup jarak yang besar secara reguler," tutup Matsuo.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

WHOOPS: Selebgram Ini Tak Pernah Tampilkan Wajah di Sosial Media

Posted: 22 Jan 2017 12:00 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cireng Goreng Saus Rujak, Camilan Seru di Hari Minggu

Posted: 22 Jan 2017 12:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Jajanan khas daerah Sunda ini ternyata cukup terkenal tahun 80-an. Hingga kini, cireng kerap dijajakan di pinggir jalan oleh gerobak gorengan. Kali ini Kokiku Tv ingin berbagi resep dan video tutorial masak cireng goreng dengan saus rujak yang lezat dan menggugah selera untuk dinikmati di sore hari bersama teh hangat.

Tak hanya itu, adonan cireng ini bisa didiamkan di dalam kulkas dan baru digoreng kapan pun Anda inginkan. Praktis dan enak!

Bahan Biang

35 gram tepung sagu
100 ml air

Bahan Adonan

125 gram tepung sagu
1 batang daun batang, diiris halus.
2 siung bawang putih, dihaluskan
1/2 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk
1/2 sdt kaldu ayam bubuk
minyak untuk menggoreng

Bahan Bumbu Rujak

3 buah cabai merah
3 buah cabai rawit
4 sdt air asam jawa
2 lembar daun jeruk
1 sdt air jeruk nipis
3 sdm gula merah

Tahapan:

  • Olah bahan-bahan biang terlebih dahulu. Rebus air sampai mendidih tambahkan sagu, masak hingga transparan dan angkat.
  • Masukkan daun bawang, bawang putih, garam, merica bubuk, dan kaldu ayam bubuk. Aduk hingga rata.
  • Tambahkan tepung sagu sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai kalis.
  • Ambil sedikit adonan. Bentuk bulat pipih.
  • Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan dengan api sedang sampai matang.
  • Siapkan saus bumbu rujak, uleg cabai dan gula merah. Tambahkan air asam jawa, air jeruk nipis, serta daun jeruk. Aduk hingga rata.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mesin Diesel Segera Mati, Mobil Listrik Berjaya?

Posted: 21 Jan 2017 11:52 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Tren mobil listrik memang mulai menanjak. Tesla jadi pelopor mobil listrik modern dan semakin banyak populasinya. Sementara masih banyak produsen yang bertahan dengan mobil hibrida sebelum melangkah ke mobil listrik.

Hanya segelintir perusahaan yang bermain murni di mobil listrik. Selain Tesla ada lagi Faraday Future yang mulai bermain di mobil listrik. Sementara masih jarang yang memproduksi mobil bertenaga hidrogen. Toyota sudah memulainya dengan membuat Mirai.

Dilansir Carscoop, ada survei yang dilakukan lembaga survei KPMG terhadap 1.000 orang CEO perusahaan otomotif dunia terkait mobil masa depan. Apakah mobil itu akan bertenaga listrik atau justru mengandalkan fuel cell yang mengubah hidrogen menjadi energi listrik?

Ternyata survei itu memberikan data bahwa 78 persen responden menganggap mobil hidrogenyang bakal tetap bertahan. Ada 62 persen yakin mobil listrik akan tenggelam.

Diyakini luruhnya mobil listrik terkait masalah infrastruktur dan jarak tempuh energi listrik serta kecepatan pengisian baterai. Sementara mobil hidrogen lebih ramah terhadap mobil konvensional dan infrastrukturnya.

Semua industri mobil menuju ke mobil hidrogen. Saat ini memang banyak produsen mobil yang membuat kedua mobil itu, mobil listrik dan mobil hidrogen seperti grup VW. Paling banyak saat ini bermain di mobil plug in hybrid. Mobil terakhir ini merupakan model transisi sebelum berkonsentrasi pada mobil hidrogen seperti yang dipercaya Hyundai.

Di tengah perdebatan mobil listrik lawan mobil hidrogen, data survei menyatakan 76 persen eksekutif masih yakin mesin pembakaran dalam masih bertahan cukup lama. Sementara 53 persen yakin mesin Diesel akan mati. Segera?

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gempa 7,9 SR di Kepulauan Solomon Tak Dampak Tsunami di Indonesia

Posted: 21 Jan 2017 11:52 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Gempa 7,9 SR mengguncang Kepulauan Solomon, Papua Nugini terjadi pada pukul 11.30 WIB. Namun begitu, gempa tersebut tidak berdampak tsunami di Indonesia.

"Gempa bumi berpotensi menimbulkan ancaman tsunami lokal di sekitar pusat gempa, tetapi tidak berdampak di wilayah Indonesia," ujar Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Mochammad Riyadi dalam keterangan tertulis, Jakarta, Minggu (22/1/2017).

Dia menambahkan, gempa bumi tersebut berpusat di koordinat 6,11 LS 155,18 BT dengan kedalaman 163 km. Gempa hanya menimbulkan tsunami di sekitar wilayah Kieta, Amun, Rabaul (Papua New Guinea) dan Panggoe, Falamae dan Ghatere (Kepulauan Solomon).

Karena itu, dia meminta masyarakat pesisir di wilayah Indonesia agar tetap tenang dan tidak terpengaruh isu gempa yang tidak dapat dipertanggungjawabkan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

NBA: Leonard Gemilang, Spurs Jinakkan Cavaliers

Posted: 21 Jan 2017 11:50 PM PST

Liputan6.com, San Antonio- Meski tanpa dua pemain pilarnya Tony Parker dan Pau Gasol, San Antonio Spurs berhasil mengalahkan juara bertahan NBA Cleveland Cavaliers. Lewat overtime, Spurs menekuk Cavaliers 118-115, Minggu (22/1/2017) siang WIB.

Kawhi Leonard menjadi bintang lapangan. Dia mencetak 41 angka (pencapaian terbaik sepanjang karier di NBA). Power forward LaMarcus Aldridge menyusul dengan 16 poin dan 12 rebound.

Duel dua kandidat juara ini berlangsung seru sejak awal. Cavaliers merebut kuarter pertama 33-22. Spurs bangkit di kuarter dua dan hanya tertinggal setengah bola saat jeda.

Puncak keseruan terjadi di kuarter empat. Spurs yang sempat memimpin kehilangan konsentrasi di tiga menit terakhir. Tembakan tiga angka LeBron James saat laga tersisa 34,8 detik membuat skor berimbang 107-107.

Cavs berpeluang menang di waktu normal. Setelah LeBron berhasil membuat Leonard gagal mencetak angka, Cavs memegang bola di detik-detik terakhir. Sayangnya LeBron kehilangan kesimbangkan sehingga gagal menyarangkan bola.

Di masa overtime, Cavs semnpat unggul 113-111 setelah Kyrie Ivring melesakkan enam angka beruntun. Akan tetapi aksi Patty Mills dan dunk Leonard membuat Spurs unggul 118-115.

Cavs punya peluang memaksakan overtime kedua bila saja tembakan tiga angka Kevin love masuk ke ring. Di kubu Cavs, LeBron dan Irving sama-sama menyumbang 29 angka.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Coba Bunuh Diri, Dewi Sanca Dilarikan ke Rumah Sakit

Posted: 21 Jan 2017 11:42 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pedangdut Dewi Sanca membawa kabar mengejutkan. Penyanyi 33 tahun itu dikabarkan mencoba bunuh diri dengan menancapkan pecahan gelas di tangannya. Alhasil, kini Dewi Sanca pun menjalani perawatan di RS Husada, Jakarta Barat.

Saat dihubungi wartawan, Sabtu (22/1/2017), Dewi Sanca tak menyangkal. Wanita yang pernah dekat dengan Arya Wiguna itu mengaku stres usai bertengkar.

Gra-gara pakai softlens secara sembarangan, Dewi Sanca mengalami masalah pada matanya.

"Iya (coba bunuh diri). Berantem semalam sama pacar, terus aku pecahkan gelas dan goreskan ke nadi, ini masih di RS Husada Jakbar," ucap Dewi Sanca.

Akibat goresan beling tersebut, pelantun lagu "Cintaku Telolet" ini pun harus merelakan tangannya dijahit. Dewi Sanca juga diminta untuk tetap beristirahat hingga beberapa hari ke depan.



"Ini dijahit. Kata dokter belum bisa keluar rumah sakit sekarang. Bolehnya besok atau lusa kalau sudah sembuh," katanya.‎

Dewi Sanca coba menjelaskan alasan mengapa dirinya mau berbuat nekat. "Namanya emosi, gitu aja tiba-tiba. Pas berantem ada adiknya dia, jadi tertolong," ujar Dewi Sanca. (Ras)‎

Simak juga aksi Papinka menyanyikan lagu Tanah Airku di AKUSTIK PLUS Liputan6.com:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Rekam Jejak Kasus Antraks di Indonesia

Posted: 21 Jan 2017 11:41 PM PST

Liputan6.com, Yogyakarta - Dekan Fakultas Peternakan UGM, Ali Agus memaparkan kasus antraks pertama di Indonesia ditemukan di Teluk Betung Lampung pada 1884. Setahun kemudian, tuturnya, terjadi di Buleleng Bali, Rawas Palembang, dan Lampung. Pada 1886, antraks dilaporkan terjadi di Banten, Padang, Kalimantan Barat, dan Kalimantan Timur.

"Jadi penyakit ini bukan jenis baru, menjadi populer lagi karena ada kasus di Girimulyo Kulonprogo," ujarnya di UGM, Sabtu (21/1/2017).

Ia mengungkapkan penyakit hewan karena infeksi Bacillus Anthracis ini bisa menular kepada manusia atau zoonosis dan sporanya dapat bertahan puluhan tahun.

"Bisa disebut sebagai penyakit zoonosis yang laten karena sewaktu-waktu bisa muncul jika penanganan tidak tuntas," ucap Ali.

Ia menyebutkan, daerah endemik antraks di Indonesia meliputi 11 provinsi, yaitu, Jawa Barat, Jawa Tengah, DIY, NTB, NTT, Sumatera Barat, Jambi, Sumatera Selatan, Lampung, Sulawesi Tenggara, dan DKI Jakarta.

Menurutnya, untuk kepentingan jangka panjang diperlukan keterbukaan informasi sebagai bagian dari edukasi publik dalam rangka mencerdaskan kehidupan umum.

Ali menambahkan, aspek biosekuriti harus dilakukan peternak secara teratur.

"Jika ada kejadian atau gejala sakit pada ternak bisa menghubungi dinas peternakan terdekat," kata dia.

Ketua Departemen Kesehatan Hewan Fakultas Kedokteran Hewan UGM Bambang Sumiarto mengungkapkan prevalensi antraks belum bisa dihitung sebab sifatnya kasuistik. Di DIY, tuturnya pernah terjadi di Pakem Sleman beberapa tahun lalu.

"Dan yang di Kulonprogo ini kasus kedua di DIY, kata Bambang.

Ia juga menilai, penyakit antraks yang tertular ke manusia sifatnya kecelakaan karena jarang terjadi. (Switzy Sabandar )

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tatap Rekor, Scott Siap Maksimal di Hari Terakhir

Posted: 21 Jan 2017 11:40 PM PST

Liputan6.com, Singapura - Pegolf Australia, Adam Scott siap tampil maksimal di ronde keempat SMBC Singapore Open 2017, Minggu (22/1/2017). Scott berusaha mempertahankan posisi puncak agar bisa memenangkan gelar keempatnya.

"Saya harap saya bisa bermain bagus. Posisi puncak adalah hal yang selalu Anda inginkan," ujar Scott di Sentosa Golf Course, Singapura.

Scott sampai saat ini masih memimpin puncak klasemen SMBC Singapore Open 2017. Dari tiga ronde yang berlangsung, ia mengumpulkan skor -9 di bawah par dengan total pukulan 204.

Pegolf kelahiran 16 Juli 1980  bersaing ketat dengan dua pegolf Thailand, Tirawat Kaewsiribandit dan Phachara Khongwatmai. Mereka menempel Scott di urutan kedua dengan total skor -8 dan total pukulan 205.

"Ya, ronde ketiga kemarin adalah salah satu dari hari yang kurang baik. Kondisinya sedikit tak mulus. Lapangan pun berbeda setelah hujan," ujarnya.

Scott pertama kali menjuarai Singapore Open pada 2005. Dia kemudian sukses mempertahankan gelar setahun berselang. Namun, dia harus menunggu hingga 2010 sebelum kembali meraih titel.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sekjen PSI Sebut Selama Ahok Cuti Jakarta Amburadul

Posted: 21 Jan 2017 11:37 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Sekretaris Jenderal Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Raja Juli Antoni membawa sejumlah awak media untuk melihat kondisi Jakarta, sejak kursi Gubernur DKI Jakarta ditinggalkan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

"Apakah Jakarta kita jadi lebih baik, atau Jakarta kita jadi suram dan muram?" tanya Toni sebelum memulai tur bertema Jakarta Tanpa Ahok di Jakarta, Minggu (22/1/2017).

PSI membawa puluhan awak media untuk melihat keadaan beberapa lokasi di Jakarta, Tanah Abang, dan kawasan Kota Tua.

Sesampai di Tanah Abang, Toni mengklaim, kawasan pusat perdagangan itu, tepatnya di depan Stasiun Tanah Abang, sebelum Ahok cuti kawasan ini bebas dari macet dan Pedagang Kaki Lima (PKL).

"Ini kawan-kawan bisa lihat, sekarang pedestarian (pejalan kaki) tak bisa menggunakannya," tunjuk Toni kepada PKL di depan Stasiun Tanah Abang yang memadati trotoar.

Toni juga menilai, dengan cutinya Ahok, Jakarta kembali amburadul, terlebih dalam sistem birokrasinya. Dia mengatakan para pejabat yang diduga bermasalah kembali diberi jabatan.

PSI juga menyoroti beberapa anggaran dan kebijakan di Pemprov DKI selama Ahok cuti untuk Pilkada DKI 2017. Menurut Toni, lelang beberapa proyek pembangunan dianggap sebagai kemunduran.

"Pak Ahok cuti saja, para begal-begal APBD bersuka ria," Toni menandaskan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Peruntungan Donald Trump Berdasarkan Shio di Tahun Ayam Api

Posted: 21 Jan 2017 11:34 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Tahun Ayam Api akan segera memulai siklusnya pada 28 Januari 2017 yang dirayakan dengan hari Imlek. Setiap shio yang melalui tahun ini akan mengalami perubahan besar, apalagi tahun Ayam Api yang dikenal sebagai tahunnya rezeki bagi yang ingin berusaha. Bagaimana peruntungan Donald Trump berdasarkan shio di Tahun Ayam Api? Inilah hasil peramalannya seperti melansir chinesefortunecalendar.com, Minggu (22/1/2017).

Donald Trump memiliki shio anjing karena lahir tahun 1946 dan memiliki beberapa siklus kehidupan yang beragam, mulai dari kesuksesan hingga keterpurukan. Bila dilihat sesuai astrologi shio anjing, maka tahun ini menjadi tahun yang sibuk dan membutuhkan banyak perencanaan. Selain itu, shio anjing diprediksi mendapatkan peningkatan yang baik pada pencapaiannya tahun ini.

Ternyata, hasil ramalan shio yang dimiliki Trump pada tahun 2017, menunjukkan hal lain. Trump diperkirakan memiliki siklus yang baik, dengan banyak pencapaian dan kesuksesan. Presiden Amerika Serikat terpilih ini mendapatkan perhatian lebih dari keluarga yang akan mendapatkan keberuntungan darinya.

Bahkan pada tahun 2018 yang menjadi tahun anjing tanah, ia masih mendapatkan pencapaian baik. Meski pada tahun tersebut penuh ujian dan tantangan dalam tahun tanah. Tahun 2019 yang merupakan tahun babi tanah juga menyebutkan hal serupa. Berbagai rekan kerja hingga lawan, akan memberikan ide yang baik mengenai kesempatan finansial. Namun pertanda buruk mulai terjadi di berbagai proyek keuangan.

Pada akhir ramalan ini, disebutkan pada tahun 2020, Trump akan mengalami banyak masalah. Karena tahun yang punya shio tikus besi, menjadi tahun air yang kuat dan akan menghisap seluruh kemampuan finansial Donald Trump. Ia akan mulai mengalami kesulitan untuk mengatur keuangan. Apakah ini ada hubungannya dengan kemajuan Amerika Serikat atau kemundurannya? Biarkan waktu yang menjawab hingga akhir masa jabatannya di 2020.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top Skor Sepanjang Masa 6 Klub Papan Atas Liga Inggris

Posted: 21 Jan 2017 11:30 PM PST

Liputan6.com, Manchester - Wayne Rooney akhirnya menjadi top skor sepanjang masa Manchester United (MU). Namun, di antara klub top Liga Inggris, koleksi golnya tidak seberapa.

Pemain berusia 31 tahun itu mencetak gol ke-250 pada laga melawan Stoke City, Sabtu (21/1/2017). Rooney menyalip capaian 249 gol Sir Bobby Charlton yang berusia 44 tahun.

"Saya sangat bangga dan terhormat. Saya tidak pernah membayangkan bisa melakukannya ketika bergabung dengan MU," kata Rooney, dilansir Sky Sports.
 
Walau berlimpah, catatan Rooney tidak ada apa-apanya di buku rekor klub sepak bola Inggris. Torehan tertinggi seseorang bagi satu klub tertentu menjadi milik Johnny Hayward. Bermain pada periode 1906-1928, Hayward menciptakan 548 gol untuk Yeovil Town.

Di antara enam klub papan atas musim ini, Rooney juga masih harus mengakui keunggulan pemain lain. Di mana posisi Rooney di antara mereka? Inilah penjabarannya.

Ian Rush. (Liverpool Echo)
Menciptakan 346 gol selama dua periode membela Liverpool. Pada 1980-1987, Rush membuat 207 bagi The Reds. Sempat pergi ke Juventus, dia kemudian mencetak 139 pada fase kedua (1988-1996) bersama Liverpool.

Rush berada di peringkat 6 di antara seluruh top skor klub Inggris. Dia berada di belakang Hayward, Tony Horseman (Wycombe Wanderers; 416 gol), Dixie Dean (Everton; 383 gol), Arthur Morris (Barnet; 379 gol), dan John Atyeo (Bristol City; 351 gol).

Jimmy Greaves (The FA.com)
Bisa saja menjadi top skor sepanjang masa Chelsea. Namun Greaves memutuskan hengkang ke AC Milan seusai menciptakan 132 gol bagi klub London Barat tersebut.

Gagal bersinar di Italia, Greaves pulang kampung untuk membela Tottenham. Ketajamannya kembali dan menciptakan 266 gol selama membela Spurs pada 1961-1970. Greaves menempati urutan 18 di antara seluruh top skor klub Inggris.

Wayne Rooney. (Reuters/Andrew Boyers)
Mendapat modal bagus dengan mencetak hattrick pada debut melawan Fenerbahce pada kualifikasi Liga Champions, September 2004. Setelah itu dia minimal menciptakan dua dijit gol setiap musim.

Rooney berada di posisi 22 pada klasemen top skor klub Inggris. Dia bisa memperbaiki posisi dengan menyalip Jimmy Hampson (Blackpool) dan Harry Johnson (Sheffield United) yang sama-sama membuat 252 gol.

Thierry Henry. (GoodFon)
Menyalip catatan 185 gol milik Ian Wright ketika merobek gawang Sparta Prague di Liga Champions, Oktober 2005. Henry kemudian terus menaklukkan kiper lawan hingga 227 kali selama membela Arsenal periode 1999-2007.

Namun, Henry kembali paruh kedua musim 2011-2012. Sosok asal Prancis itu menambah satu angka pada koleksinya untuk menduduki posisi 29 pada klasemen top skor klub Inggris.

Frank Lampard. (AFP/Adrian Dennis)
Satu-satunya pemain nonstriker yang menjadi pemain tersubur klub top Liga Inggris. Lampard menciptakan 211 gol selama membela Chelsea pada 2001-2014. Dia menduduki posisi 35 di antara seluruh top skor klub Inggris.

Rekor Lampard dipastikan tidak hangus dalam waktu dekat. Saat ini tidak ada pemain aktif yang berada di 10 besar daftar top skor Chelsea.

Eric Brook. (Twitter)
Rekor tertua pemain tersubur di antara klub top Liga Inggris. Brook mendulang 177 gol selama membela Man City pada 1928-1940. Dia menduduki peringkat 54 pada klasemen top skor klub Inggris.

Capaian Brook semestinya segera diperbaharui. Sergio Aguero bisa menyalip jika terus membela Man City. Penyerang asal Argentina itu sejauh ini sudah melesakkan 154 gol bagi Man City.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Microsoft: Windows 7 Tak Lagi Aman

Posted: 21 Jan 2017 11:24 PM PST

Liputan6.com, Washington DC - Kendati Microsoft telah merilis Windows 10, tak dimungkiri pengguna sistem operasi Windows lawas masih banyak. Salah satu sistem operasi yang dikenal banyak memiliki pengguna setia adalah Windows 7.

Melihat kondisi tersebut, Microsoft kembali mengingatkan pengguna Windows 7 bahwa sistem operasi itu sudah terlalu lama. Microsoft menuturkan pengguna yang masih menggunakan sistem operasi itu rentan terkena serangan.

Melalui unggahan terbaru, Microsoft mengatakan Windows 7 merupakan platform lawas dengan sejumlah keterbatasan, baik dari sisi dukungan keamanan maupun hardware. Terlebih, dalam waktu dekat seluruh dukungan untuk sistem operasi itu juga akan dihentikan.

"Saat ini Windows 7 tak lagi memenuhi kebutuhan teknologi modern, termasuk untuk kebutuhan perangkat dengan keamanan tinggi," tutur Markus Nitschke, Head of Windows Microsoft Germany seperti dikutip dari Forbes, Minggu (22/1/2017).

Selain itu arsitektur keamanan platform ini sudah usang, sehingga pengguna yang menjalankan bisnis, kian rentan menjadi korban serangan siber. Biaya yang dikeluarkan juga lebih besar karena masalah kompabilitas sistem operasi ini tak lagi bisa diandalkan.

Sejumlah perusahaan manufaktur juga telah menyetop pembaruan dukungan driver untuk Windows 7. Microsoft pun telah mengumumkan batas terakhir dukungan untuk sistem operasi tersebut adalah Januari 2020.

Di sisi lain, Microsoft memang tengah berupaya menggenjot jumlah pengguna Windows 10. Bahkan, dalam sebuah kesempatan Chief Marketing Officer Microsoft Chris Capossela mengakui cara perusahaan untuk mendorong pertumbuhan itu terbilang agresif.

Hal itu membuat banyak pengguna Windows 10 melayangkan kritik, sebab pembaruan dilakukan dengan 'memaksa' pengguna. Tak hanya itu, ukuran file yang kelewat besar dengan durasi cukup sering, juga membuat pengguna kewalahan.

Karena itu, Microsoft menawarkan solusi untuk membuat file unduhan update Windows menjadi lebih kecil. Perusahaan berbasis di Redmond itu menyiapkan 'Unified Update Platform', yang menawarkan ukuran pembaruan lebih ringkas.

(Dam/Why)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menko Luhut: Pengelolaan Pulau Harus Sejalan dengan Aturan di RI

Posted: 21 Jan 2017 11:24 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Menteri Koordinator Bidang kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan meluruskan mengenai kabar bahwa dirinya memberikan izin kepada investor asing untuk mengelola pulau di Indonesia. Menurut Luhut, mekanisme bisnis dalam pengelolaan pulau harus sejalan dengan peraturan yang berlaku di Indonesia.

Luhut menjelaskan, dalam sebuah sebuah kesempatan bertemu dengan wartawan, dirinya memberikan contoh bahwa Jepang memiliki kedekatan emosional dengan Pulau Morotai, Maluku.

Di pulau tersebut terdapat sebuah kisah adanya prajurit Jepang yang pada Perang Dunia II Teruo Nakamura, bersembunyi selama 20 tahun. Berbekal kisah tersebut, terdapat investor Jepang yang menanyakan apakah mereka bisa membuka rumah peristirahatan untuk apra lanjut usia di pulau tersebut.

Selain karena kedekatan emosional tersebut, langkah investor Jepang ingin mengembangkan pulau tersebut karena keindahan pantai dan alamnya cocok untuk tempat beristirahat bagi lansia.

"Jepang mengatakan jika hal ini disetujui maka mereka akan berinvestasi di sana, termasuk membangun lapangan terbang yang memudahkan wisatawan dari Jepang ke Morotai," jelas dia seperti dikutip dari keterangan tertulis, Minggu (22/1/2017).

Dengan adanya pembangunan tersebut, wisatawan yang datang ke Morotai diharapkan akan berkunjung juga ke wilayah Indonesia lainnya.

Jarak terbang Pulau Mototai dan Jepang hanya sekitar 4 jam hingga 5 jam saja sehingga pulau tersebut dapat menjadi alternatif bagi tujuan wisatawan Jepang.

"Jika pembangunan bandara ini terlaksana maka nantinya akan terdapat tujuh lapangan terbang di kawasan tersebut," lanjut dia.

Namun, Luhut menggarisbawahi. Mekanisme bisnis yang dijalin investor Jepang dengan Indonesia harus sejalan dengan peraturan yang berlaku di negara ini. "Tidak ada kepemilikan asing dalam hal ini," tegas dia.

"Semua administrasi termasuk pajak, sistem pendidikan dan penyerapan tenaga kerja diperuntukkan bagi masyarakat setempat," pungkas dia. (Fik/Gdn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Status Perkara Korupsi Masjid Al Fauz Naik ke Penyidikan

Posted: 21 Jan 2017 11:24 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Penyidik Direktorat Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri telah menaikkan status perkara dugaan korupsi pembangunan Masjid Al Fauz ke penyidikan.

Menurut Kasubdi I Direktorat Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri Kombes Adi Deriyan Jayamarta, naiknya status kasus tersebut dari penyelidikan ke penyidikan telah dilakukan sejak minggu lalu.

"Kasus mesjid sudah tahap penyidikan," kata Adi saat dihubungi di Jakarta, Minggu (22/1/2017).

Dia menambahkan, pihaknya telah mengantongi dua alat bukti atas kasus tersebut, sehingga layak untuk dinaikkan ke tahap penyidikan.

"Pastinya didukung dengan dua alat bukti bahwa diduga ada tindak pidana, semua itu ada mekanismenya," ucap Adi.

Meski telah menaikkan perkara itu ke penyidikan, Adi mengaku pihaknya belum menyertakan tersangka atas dugaan korupsi masjid yang dibangun menggunakan dana anggaran pendapatan belanja daerah (APBD) sebesar Rp 27 miliar itu.

"Belum ada tersangka, itu kan tidak harus langsung naik tersangka. Sidik justru untuk mencari tersangkanya," tandas Adi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Khawatir Kanker, Nikita Mirzani Bolak-Balik ke Rumah Sakit

Posted: 21 Jan 2017 11:24 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Kanker selalu menjadi momok menakutkan bagi semua orang, tak terkecuali Nikita Mirzani. Pemain film Comic 8 ini mengaku khawatir dengan penyakit kanker. Ia bahkan rajin bolak-balik ke rumah sakit untuk memeriksakan kondisinya.

"Gue khawatir (kanker). Makanya sebelum orang yang banyak kena kanker, gue selalu cek enam bulan sekali. Hasilnya baik sih sejauh ini," ungkap Nikita Mirzani di Jakarta baru-baru ini.

Nikita Mirzani (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Kekhawatiran itu datang bukan tanpa alasan. Nikita Mirzani rupanya masih trauma lantaran meninggalnya sang ibunda disebabkan karena penyakit kanker. Makanya, ibu dua anak itu sebisa mungkin mewaspadai kanker yang bisa datang secara tiba-tiba.

"Nyokap (ibu) meninggal karena kanker rahim. Saudara gue juga kanker darah, makanya gue peduli banget. ‎Dan itu terjadi mungkin karena mereka enggak periksa kali ya, seperti nyokap enggak pernah cek, tiba-tiba pendarahan sudah stadium empat," kata Nikita Mirzani.

Nikita Mirzani (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Selain melakukan pengecekan ke dokter, Nikita Mirzani pun rajin menjaga kesehatan tubuhnya dengan berolahraga.

"Hampir tiga tahun belakangan ini gue nge-gym supaya sehat dan ke depannya baik-baik aja. Pesan gue untuk perempuan yang sudah menikah wajib periksa pap smear," ucap Nikita Mirzani. (Ras)

Albertha Ivana - Rayuan Pulau Kelapa. Saksikan hanya di AKUSTIK PLUS Liputan6.com:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Rusia Kembangkan Senjata Jarak Jauh Berkecepatan Tinggi

Posted: 21 Jan 2017 11:24 PM PST

Liputan6.com, Moskow - Rusia dikabarkan sedang mengembangkan senjata baru berupa laser, plasma, senjata elektromagnetik, serta rudal hipersonik. Hal tersebut dikemukakan oleh Wakil Menteri Pertahanan Negeri Beruang Merah, Yuri Borisov.

"Yang akan datang berikutnya adalah senjata hipersonik, yang memerlukan penggunaan bahan utama baru dan sistem kontrol yang beroperasi di media yang sama sekali berbeda, di dalam plasma," ujar Borisov, di mana plasma adalah gas yang sudah kehilangan elektronnya.

Senjata hipersonik merupakan misil yang dapat bergerak di kecepatan Mach 5 -- lima kali lebih cepat dari kecepatan suara. Dengan dikembangkannya senjata tersebut, Rusia dapat menargetkan sasaran yang berjarak ribuan kilometer hanya dalam beberapa menit.

"Kami mengharapkan terobosan yang sangat serius di bidang laser, senjata elektromagnetik, dan sebagainya," ujar Borisoc di Russian Academy of Sciences seperti dilaporkan Tass.

Amerika Serikat dan China juga diyakini tengah mengembangkan senjata laser. Alat tersebut memiliki keuntungan tidak kehabisan amunisi.

Pada 2010, kontraktor pertahanan raksasa Amerika, Raytheon, mendemonstrasikan senjata laser yang dapat menembak empat buah drone. Di tahun 2014, Angkatan Laut Negeri Paman Sam itu melakukan sejumlah tes laser di Teluk Persia.

Selain mengembangkan senjata laser dan elektromagnetik, Borisov mengatakan bahwa ilmuwan Rusia juga tengah mengembangkan senjata masa depan yang secara prinsip fisik belum pernah digunakan.

"Yang akan datang segera adalah prinsip-prinsip baru dari kendali operasi pasukan, karena saat ini siapa yang dapat mendeteksi musuh lebih cepat dan dapat menunjukkan sasaran adalah mereka yang benar-benar menang," kata Borisov seperti dikutip dari Daily Mail, Minggu (22/1/2017).

Presiden Rusia, Vladimir Putin telah berinvestasi hingga miliaran dolar dalam melakukan modernisasi angkatan bersenjata negaranya selama beberapa tahun terakhir. Hal itu diduga karena pecahnya "perang dingin baru" dengan AS di era pemerintahan Barack Obama dan sekutu-nya NATO.

Donald Trump yang baru beberapa hari resmi menjabat sebagai Presiden AS, harus memutuskan untuk bersaing dengan Rusia atau mencoba untuk 'berdamai'.

Pada awal minggu ini, Kementerian Pertahanan Rusia merilis sebuah video yang memperlihatkan tentara berkamuflase di bawah salju sambil menembakkan sistem rudal Tor. Senjata itu didesain untuk melindungi bangunan dari serangan rudal.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ada Apa dengan Aguero?

Posted: 21 Jan 2017 11:20 PM PST

Liputan6.com, Manchester - Sergio Aguero mencetak gol penentu keberhasilan Manchester City (Man City) yang membuahkan titel Liga Inggris 2011/2012. Namun, kontribusinya di laga penting kini dipertanyakan.

Penyebabnya adalah rapor buruk Aguero melawan penghuni tujuh besar penghuni klasemen kompetisi musim ini. Pemain asal Argentina tersebut sudah melakoni enam pertandingan melawan mereka. Tapi dia gagal mencatatkan nama di papan skor.

Duel versus Tottenham Hotspur, Minggu (22/1/2017), dinihari WIB di Etihad Stadium, merupakan salah satunya. Aguero sebelumnya urung menciptakan gol saat Man City bertamu ke markas Tottenham, Oktober 2016.

Selain itu, dia juga melempem di dua partai versus Everton, serta pertandingan melawan Chelsea (kandang) dan Liverpool (tandang). Sedangkan laga kontra Manchester United (tandang) dan Arsenal (kandang) dilewatkannya akibat sanksi disiplin.

Terlepas kinerja tersebut, performa Aguero secara keseluruhan tetap baik. Dia menyumbang 18 gol dari 24 penampilan di seluruh kompetisi. "Aguero penyerang terbaik Man City. Kami membutuhkannya," kata pelatih Man City Pep Guardiola, dikutip Sky Sports.

Padahal, kinerja Aguero di pertandingan besar sangat baik, terutama saat menghadapi Tottenham dan Chelsea. Sebelum musim ini, dia menciptakan 10 gol di sembilan laga kontra Tottenham. Versus Chelsea, Aguero membuat sembilan gol di 13 partai.

Sergio Aguero (tengah) gagal menjebol gawang Liverpool di Stadion Anfield, Desember 2016. (Reuters/Carl Recine)

Mantan punggawa Atletico Madrid tersebut hanya tidak berkutik melawan duo Merseyside. Per 2015-2016, dia baru mencetak empat gol di 14 duel melawan Liverpool. Aguero juga cuma menghasilkan tiga gol di 11 laga kontra Everton.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cara Alami Dapatkan Bulu Mata Tebal, Panjang dan Lentik

Posted: 21 Jan 2017 11:18 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Sebagian orang beruntung memiliki bulu mata yang panjang dan lentik sedari lahir. Sebagian orang lainnya harus menyiasatinya dengan bulu mata palsu agar mata tampak lebih indah.

Bulu mata tak hanya berfungsi melindungi mata, melainkan juga memberi daya tarik tambahan bagi keindahan wajah. Berikut tips memanjangkan bulu mata secara alami, dilansir dari laman Times of India, Minggu (22/1/2017):

1. Oleskan minyak setiap malam

Sebelum tidur, oleskan minyak kastor, minyak mustard, atau minyak kelapa di bulu mata Anda. Lakukan setiap malam dan Anda akan bisa melihat pertumbuhan bulu mata seiring berjalannya waktu.

2. Gunakan Vaseline

Bersihkan sikat maskara yang sudah tidak terpakai, bubuhkan Vaseline lalu sapukan di bulu mata setiap malam. Ini akan membantu bulu mata tumbuh lebih sehat dan panjang.

3. Tambahkan vitamin E

Masukkan suplemen vitamin E ke dalam asupan harian Anda agar bulu mata lebih cepat panjang.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

7 Kali Beraksi, Dua Maling Motor Terancam 7 Tahun Bui

Posted: 21 Jan 2017 11:15 PM PST

Liputan6.com, Surabaya - Unit kejahatan dan kekerasan (Jatanras) Sat Reskrim Polrestabes Surabaya, Jawa Timur kembali melumpuhkan dua maling motor. Polisi melumpuhkan dua pelaku pencurian motor itu setelah melawan petugas.

Kedua tersangka itu adalah Nang Khosim binti Munir laki-laki asal Jalan Dukuh Kupang, Surabaya dan Muhamad Ridoi bin Umar warga Jalan Tanah Merah, Bangkalan, Madura.

Kedua pelaku ini tampak tertatih dan meringis kesakitan menahan sakit di betis sebelah kaki kanannya yang tertembak akibat melawan petugas saat akan diamankan.

Kompol Bayu Indra Wiguno selaku Wakasat Reskrim Polretabes Surabaya mengatakan, kedua orang tersangka itu merupakan buron atas sejumlah kasus pencurian kendaraan bermotor di wilayah Surabaya.

"Dari hasil penyidikan, setidaknya dalam enam bulan mereka berdua melakukan aksinya, di mana komplotan ini sudah berhasil menggasak tujuh sepeda motor di tujuh tempat yang berbeda," ucap Bayu, Jumat, 20 Januari 2017.

Bayu menambahkan, dua tersangka ini mengulangi aksi pada 18 Januari 2017. Mereka beraksi di Jalan Tanjung Sari III Nomor 77.

"Mereka mengambil Honda Vario warna merah dengan pelat nomor, AG 3237 DC yang dilakukan sekitar pukul 05.00 WIB," ujar Bayu.

Berdasarkan pengakuan keduanya, menurut Bayu, mereka sudah mencuri sebanyak tujuh kali. Dari pengakuan tersangka, Nanang Kosim ini sudah dua kali masuk Rumah Tahanan (Rutan) Medaeng. Sedangkan tersangka Mohamad Ridoi mengaku sudah tiga kali mencuri motor di tujuh lokasi yang berbeda.

"Tapi aksinya masih di wilayah hukum Surabaya. Ternyata dua anggota komplotan ini merupakan DPO yang selama ini kami cari dengan kasus pencurian motor," tutur Bayu.

Berdasarkan data laporan yang masuk ke pihak Polrestabes Surabaya, keduanya telah mencuri sepeda motor di Jalan Tanjungsari III Nomor 77, dan Tanjung Sari Jaya 3 sebanyak dua kali, Karangrejo Sawah Gang 7 sebanyak dua kali, dan masing-masing sekali di Kaliwaru Gang 1/9, Jalan Jetis Kulon Gang 7, serta Simorejo Gang 19.

Dari hasil pencurian motor rata-rata dijual dari kisaran harga Rp 4 juta sampai Rp 5 juta. Hasil penjualan dari curian tersebut dibagi dua.

Dari tangan kedua residivis ini, polisi menyita satu motor Honda Vario warna merah AG 3237 DC, dua kunci L, tiga mata kunci palsu, tiga per, dan satu magnet, serta satu buah kunci T.

Kedua residivis kambuhan ini dijerat Pasal 363 KUHP tentang pencurian. Dua maling motor ini diancam hukuman tujuh tahun penjara atas aksi tujuh pencurian motor itu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Keindahan Shio Naga dalam Lukisan Satu Tarikan Kuas

Posted: 21 Jan 2017 11:12 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Shio Naga memang menjadi salah satu shio beruntung di tahun ayam api yang jatuh pada tahun 2017 ini. Selain banyak keberuntungan, shio naga juga memberikan kabar baik di percintaan, bisnis, hingga berbagai kesempatan baik di tahun ini. Tak hanya itu, shio naga juga dapat dilukiskan dengan cara yang mengagumkan. Dengan sekali tarikan kuas saja, lukisan naga ini bisa selesai dalam waktu yang singkat. Seperti yang dirilis oleh Boredpanda, Minggu (22/1/2017).

Seniman membuat kepala naga dengan garisan kuas yang teliti (foto : kousyuuya, Nikko)

Lukisan satu tarikan kuas ini merupakan salah satu cara melukis yang populer di Jepang. Salah satu studio kecil yang bernama Nikko, memiliki beberapa generasi seniman yang mampu membuat lukisan ini. Teknik yang sudah dipelajari bertahun-tahun ini membutuhkan ketelitian untuk membuat berbagai detail tampak nyata. Bahkan untuk membuat tubuh naga ini saja, hanya dibutuhkan satu tarikan kuas besar.

Dibuat di atas karton hitam, sang seniman menggunakan warna biru cerah sebagai warna utama. Ia menggunakan beberapa jenis kuas untuk menghasilkan gambar indah ini. Mulai dari kepala yang dibuat dengan beberapa garisan teratur, hingga akhirnya sang pelukis menggenggam sebuah kuas besar dan tebal yang sudah diberi cat untuk membuat tubuh sang naga.

Membuat badan naga dalam satu tarikan kuas (foto : kousyuuya, Nikko)

Menambahkan warna lainnya pada lukisan naga (foto : kousyuuya, Nikko)

Dengan perlahan dan pasti, sang seniman menggoreskan kuasnya. Dengan beberapa gerakan sederhana, ia membuat pola tubuh yang sempurna, tanpa putus ataupun mengulangi prosesnya. Kemudian lukisan ini kembali diperjelas dengan menambahkan aksen warna seperti merah untuk bibir dan warna emas untuk bagian mata dan tanduk naga. Tentu saja shio yang satu ini menjadi lebih gagah dengan hiasan emas yang ada di sekitarnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: