Rabu, 01 Maret 2017

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


TIN REPUBLIC: Ketika 2 Jurnalis Melawan Berita Palsu

Posted: 01 Mar 2017 02:11 AM PST

Pertunjukan musikal Tin Republic merupakan produksi besar kedua dari Teater Psikologi UI bersama keluarga besar Fakultas Psikologi UI. Pementasan yang berlangsung pada tanggal 24-26 Februari 2017 ini dipimpin oleh Owena Ardra (mahasiswi Fakultas Psikologi angkatan 2013) selaku Produser, dan Ranggih Wukiranuttama (alumni Fakultas Psikologi UI angkatan 2009), penulis naskah sekaligus sutradara Tin Republic.

Keduanya, bersama dengan puluhan penampil dan ratusan kru produksi berhasil membawa Tin Republic ke atas panggung Graha Bhakti Budaya, Taman Ismail Marzuki.

Tin republic

Tin Republic berkisah mengenai Jony dan Gaby, dua orang jurnalis yang mulai kehabisan berita menarik di desanya. Kepala Redaktur Tin Republic, tempat dimana mereka bekerja, akhirnya mengirimkan mereka untuk mencari berita kriminal dan intrik antar tokoh besar ke Diamond City!

Tin republic

Tetapi ternyata kejutan menunggu Gaby dan Jony di kota tersebut. Setelah berangan-angan akan mendapatkan berita besar yang bisa menyelamatkan surat kabar mereka, Jony dan Gaby dihadapkan kepada fakta bahwa Diamond City adalah kota yang penuh senyuman, yang selalu mendapatkan kabar bahagia dan uang harian dari Walikota O Walikota. Dari sinilah kisah Jony dan Gaby dalam mencari dan menyuarakan kebenaran dimulai.

Tin republic

Cerita mengenai berita palsu yang disebarkan begitu saja tentu sangat dekat dengan keadaan kita saat ini. Banyak berita palsu yang tidak terbukti kebenarannya disebarkan begitu saja di sosial media atau ruang terbuka publik lainnya. Hal ini tentu berbahaya dan harus dihentikan. Maka dari itu, seluruh penampil dan kru produksi Tin Republic juga mengadakan gerakan sosial #SuarakanKebenaran yang diikuti oleh ratusan anak muda dan disambut dengan baik dari teman-teman Mafindo dan Komunikonten, komunitas yang juga kerap menyuarakan anti hoax dan anti berita palsu.

Setelah melewati masa persiapan selama lebih dari satu tahun, seluruh penampil dan tim produksi akhirnya dengan berani, lantang, dan bangga mempersembahkan kolaborasi akting, tari, dan nyanyian dalam satu panggung. Pertunjukan ini tidak terjadi begitu saja, melainkan melibatkan berbagai pihak seperti Budi Klontong, sesepuh dunia seni pertunjukan yang membantu di bidang artistik, Bob Prakasa, pentolan band Ruang Dua dan juga Sri Izzati, Mahasiswi Fakultas Psikologi UI yang merupakan musisi dan penulis muda.

Tak lupa juga berbagai nasihat di bidang akting dari pihak-pihak yang sudah ahli di bidangnya: Dewi Sri Matindas, dan Niniek L. Karim yang merupakan dosen Fakultas Psikologi UI dan aktris senior, serta Putri Ayudya, pendiri Teater Psikologi UI dan aktris.

Tin republic

Meskipun masih terbilang muda dalam dunia teater ibukota, Teater Psikologi UI berhasil membuktikan bahwa perjalanan 10 tahun berhasil membuatnya berkembang dari sekedar teater kampus, menjadi teater semi profesional yang berani memberikan pementasan yang memuaskan dari segi visual, audio, dan moral cerita. Hal ini terbukti dari 1300 bangku yang terisi selama tiga hari, melampaui target penonton sesungguhnya, dan riuhnya tepuk tangan penonton hampir di setiap akhir adegan.

Pertunjukan musikal Tin Republic tentunya tidak mungkin terwujud tanpa bantuan yang besar dari berbagai pihak. Terima kasih kepada orang tua seluruh penampil dan kru produksi, donatur, Ikatan Alumni Fakultas Psikologi UI, jajaran dekanat Fakultas Psikologi UI, dan pihak-pihak luar lain yang senantiasa hadir dan memberikan dukungan, serta rekan-rekan media yang meliput pertunjukan kami baik sebelum, selama, maupun seusai pentas.

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Herrera: Mental Juara Mou Berpengaruh Besar Bagi MU

Posted: 01 Mar 2017 02:11 AM PST

Ander Herrera menilai menanjaknya performa MU tidak lepas dari Jose Mourinho. Gelandang asal Spanyol itu merasa Mourinho menularkan mental juara yang selama ini dimilikinya.

MU telah meraih dua gelar hanya dalam tujuh bulan setelah Mourinho menjadi manajer. Gelar pertama yakni Community Shield, lalu pekan lalu saat menjuarai Piala Liga Inggris.

Selain itu masih ada dua kompetisi lagi yang bisa dimenangkan MU musim ini. Mereka masih melaju di Piala FA dan juga Liga Europa.

"Satu alasan klub ini merekrut Mourinho adalah dia seorang juara. Terbukti dia mampu menularkannya pada grup, tim, dan skuat ini," kata Herrera seperti dilansir Reuters.

"Untuk sekarang tidak mudah mengalahkan MU. Kami menghormati semua musuh, tetapi kadang-kadang kami menang karena nama besar," ujarnya antusias.

Khusus di Liga Inggris, MU masih tertahan di posisi keenam klasemen. Setan Merah mengoleksi 48 poin dari 25 pertandingan.

"MU ingin bermain di Liga Champions musim depan. Jadi kami harus fokus dalam laga selanjutnya melawan Bournemouth," ujar Herrera.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Harapan Mendagri dari Kunjungan Raja Salman ke Indonesia

Posted: 01 Mar 2017 02:04 AM PST

Raja Salman bin Abdulaziz al Saud mengunjungi Indonesia. Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo berharap kedatangan Raja Arab ini dapat meningkatkan hubungan bilateral di sektor perekonomian.

"Hubungan ini juga kita tidak ingin semata-mata ingin meminta kuoata haji yang meningkat tapi juga bagaimana supaya investor-investor dari Saudi Arabia ini bisa banyak meningkatkan hubungan bilateral di perekonomian," kata Tjahjo Kumolo saat ditemui di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat, Rabu (1/3/2017).

Tjahjo juga menuturkan Kemendagri telah mengecek langsung keamanan dan fasilitas di Bali guna menyambut kedatangan Raja Salman beserta rombongan.

"Kita memberikan semua keamanan dan fasilitas kepada Raja Salman. Kami sebagai Kemendagri juga siap. Kemaren juga sudah ke Bali ngecek langsung ke pak Gubernur Bali, mereka sudah siap menyambut Raja Salman. Termasuk di Bandung, Bogor, dan juga di Jakarta, semuanya sudah siap," sambung Tjahjo.

Sebelumnya, Salman bin Abdulaziz al Saud tiba di Bandara Halim Perdanakusuma pukul 12.48 WIB, Rabu (1/3/2017). Raja Salman](2865598 "") disambut Presiden Jokowi dan sejumlah pejabat, seperti Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok saat itu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tahun Ini, TPU Karet Bivak Akan Diperluas

Posted: 01 Mar 2017 02:04 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Macan Tutul Merapi Masih Berkeliaran di Gunung Merapi

Posted: 01 Mar 2017 02:02 AM PST

Balai Taman Nasional Gunung Merapi bertugas menjaga ekosistem yang ada di Gunung Merapi terjaga, baik satwa maupun floranya. Salah satunya adalah macan tutul Merapi yang kini langka.

Kepala Seksi Pengelolaan Taman Nasional Wilayah II Balai TNGM, Iskandar mengatakan hewan karnivora itu diyakini masih ada di kawasan Merapi. Keyakinan itu muncul saat petugas BTNGM dan warga menjumpai langsung hewan bernama latin Panthera pardus Melas itu.

Namun, petugas yang bertemu macan endemik Merapi itu tak membawa kamera sehingga tidak terdokumentasi dengan baik. "Perjumpaan langsung pernah sekali tahun 2015 lalu oleh petugas BTNGM di sisi antara Klaten dan Boyolali. Tetapi sayang, saat itu tidak sempat difoto," ujar dia saat ditemui di kantor BTNGM, Senin, 27 Februari 2017.

Iskandar menjelaskan setelah perjumpaan itu, BTNGM memasang alat kamera jebakan untuk memotret binatang langka di Merapi. "Kami pasang tujuh, jadi selama setahun terakhir ada empat kali kita lakukan kegiatan. Belum dapat. Mungkin penempatannya ya," kata dia.

Meski begitu, ia meyakini macan Merapi masih hidup di Taman Nasional Gunung Merapi. Para petugas sering mendapat tanda-tanda keberadaan hewan tersebut, seperti cakar di pohon dan jejak kaki di tanah.

"Teman-teman satwa punya bukti ada macan tutul Merapi. Kita hanya komunikasi personal saja, dan kita belum melihat datanya, tetapi mereka bilang masih ada dan harus terus dicari untuk perlindungan habitat," kata Iskandar.

Ia mengaku khawatir dengan populasi binatang langka itu. Menurut Iskandar, kepunahan flora dan fauna di Merapi utamanya berpangkal pada ulah manusia. Khususnya, para pemburu liar yang makin marak di kawasan konservasi.

"Masalah utama adalah manusia. Mengurangi populasi itu. Kerusakan habitat sudah sangat besar. Sekarang tren perburuan. Kalau di dalam kawasan kita bisa tangani, kalau di luar kan teman-teman penegak hukum ya harusnya," ucap dia.

Fungsional Pengendali Ekosistem Hutan TNGM, Putu Dhian menambahkan, pihaknya kembali memantau keberadaan Macan Tutul Merapi pada tahun ini. Pemantauan itu tidak bergantung pada ada tidaknya anggaran.

"Beberapa bulan sekali, kami tetap akan memasang camera trap di beberapa lokasi yang dicurigai tempat aktivitas macan tutul. Tahun ini kita tetap akan pasang," kata Putu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bikin Haru, Wanita Difabel Ini Berhasil Jadi Kontestan Miss World

Posted: 01 Mar 2017 02:00 AM PST

Manusia diciptakan sama di mata Tuhan, baik fisik maupun stratanya. Seorang yang lahir dalam keadaan difabel atau cacat sekalipun, tetap memilik nilai yang sama dengan manusia lainnya.

Ada hal mengharukan yang patut direnungi. Datangnya dari ajang kecantikan dunia Miss World. Memang, kontes kecantikan sering kali berfokus pada kesempurnaan seorang wanita, baik secara fisik maupun nonfisik.

Kisah haru itu terjadi pada gadis cantik ini, ketika Justine Clarke berhasil menembus babak final Miss World untuk negara bagian Australia Selatan, ia sontak menjadi buah bibir pemerhati fashion hampir semua negara. Pasalnya, Clarke adalah wanita difabel pertama yang berhasil mencapai babak tersebut.

Wanita berusia 26 tahun ini harus duduk di kursi roda sejak dua tahun lalu lantaran kecacatan kakinya.

Simak kelanjutan artikelnya: Bikin Haru, Wanita Difabel Ini Berhasil Jadi Kontestan Miss World, di Forum Liputan6 yang ditulis Dewi Adhitya menggunakan akun @dhitakoesno dengan mengeklik tautan ini.

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya: Nenek 99 Tahun Ini Bahagia, Keinginannya Dipenjara Terpenuhi. Yuk berbagi di Forum Liputan6.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

XL Axiata Siap Gempur Pasar Internet Rumahan

Posted: 01 Mar 2017 02:00 AM PST

Tingginya peluang bisnis layanan internet rumahan di Indonesia mendorong XL Axiata untuk merilis XL Home. Layanan ini memang diperuntukkan bagi segmen keluarga, terutama yang tinggal di wilayah yang tak terkover jaringan kabel (fixed line) atau serat optik.

Ditemui usai peluncuran XL Home di Jakarta, Rabu (1/3/2017), Head of XL Center and Postpaid, Rashad J Sanchez mengatakan pasar fixed line di Indonesia hanya mencapai kurang dari 15 persen. Sementara, masih ada 80 persen yang belum terpapar jaringan fixed line.

"Jika bicara Jawa, banyak yang terkover jaringan serat optik. Tetapi tidak demikian di luar Jawa. Di Yogyakarta saja, banyak permintaan layanan home broadband karena sejumlah wilayah di sana tidak bisa dapat serat optik," jelas Sanchez.

 

XL Home merupakan layanan internet 4G untuk segmen rumahan. Layanan ini dibanderol seharga Rp 999.000 yang sudah termasuk router Plug and Play dan paket data selama 3 bulan dengan kuota sebesar 240GB.

XL Home tak hanya menyasar segmen internet rumahan, tetapi juga segmen Usaha Kecil Menengah (UKM), warung, hingga kost-an. Ada 300 channel yang tersedia di XL Home, dan router ini juga dapat digunakan hingga 32 perangkat. 

Soal kecepatan, Sanchez mengungkap bahwa layanan ini dapat diakses hingga 100Mbps. Namun, besaran kecepatan tergantung pada wilayah masing-masing. XL menargetkan dapat mengantongi 300.000 pelanggan XL Home pada tahun ini.

"Kami punya jaringan luas dan stabil untuk semua keluarga di Indonesia. Untuk itu, kami siap menghadirkan berbagai macam jenis layanan XL Home pada bulan depan.

 

(Cas/Isk)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kadin: Negara Arab Minat Investasi Wisata di Bali dan Lombok

Posted: 01 Mar 2017 02:00 AM PST

Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia menyatakan pilihan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al-Saud beserta rombongan untuk berlibur ke Bali pada 4-9 Maret 2017 memberikan sinyal akan ketertarikannya untuk berinvestasi di sektor pariwisata di Indonesia.

Wakil Ketua Umum Kadin ‎Bidang Industri Johnny Darmawan mengatakan, sejumlah negara di kawasan Timur Tengah memang tengah mengincar sektor pariwisata di Indonesia sebagai tempat untuk berinvestasi. Sebelumnya, Qatar juga disebut telah tertarik untuk menanamkan modalnya untuk pengembangan wisata di Lombok.

"Kenapa mereka beristirahat di Bali selama 5 hari? Karena memang mereka punya rencana. Karena kan Qatar berencana untuk mengembangkan Lombok, nah mungkin dia (Arab Saudi) juga tertarik ke turis (Bali)," ujar dia saat berbincang dengan Liputan6.com di Jakarta, Rabu (1/3/2017).

Menurut Johnny, masuknya investasi asing ke Indonesia seperti dari Arab Saudi ini dinilai sangat penting bagi Indonesia. Hal ini lantaran alokasi anggaran yang dimiliki pemerin‎tah tidak mencukupi untuk mendorong kegiatan perekonomian Indonesia secara keseluruhan. Oleh sebab itu diperluas peran swasta di dalamnya.

"Investasi ini penting karena APBN kita kan kurang duitnya untuk infrastruktur. Kadin tugasnya menjual atau supaya investor itu masuk ke Indonesia, untuk bangun Indonesia sehingga membawa keuntungan bagi kedua belah pihak," kata dia.

Selain itu, dengan kunjungan Raja Arab ke dengan membawa rombongan pengusaha‎ Indonesia diharapkan akan membawa citra positif bagi iklim investasi di Indonesia. Hal tersebut diharapkan akan diikuti oleh para investor dari negara lain.

‎"Tapi ini positif lah, dengan Raja Arab ke sini berarti dia lihat Indonesia ini potensi," ‎tandas dia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cuci Steam Berisiko Kikis Lapisan Anti Karat Mobil

Posted: 01 Mar 2017 02:00 AM PST

Penggunaan lapisan anti karat pada kendaraan khususnya mobil memang telah banyak diterapkan pabrikan otomotif di Indonesia. Namun demikian, Manager Marketing PT Terang Parts Indonesia (Protera Protection) Eric Maximilliam menyatakan, aplikasi anti karat juga bisa hilang khasiatnya.

Kata dia, salah satu cara hilannya keampuhan anti karat karena proses pencucian, terutama jika menggunakan alat steam yang terlalu sering.


"Karena cuci steam itu tekanan airnya sangat kencang. Batu saja bisa terbang kalau kesemprot, kena badan juga sakit, apalagi ini lapisan anti karat yang cuma nempel di besi," ungkap Eric saat ditemui Liputan6.com, beberapa waktu lalu.

Oleh karena itu, setebal apapun lapisan anti karat, jika terkena daya tekanan air sangat kencang, itu bisa menipiskan dan mengikis lapisan anti karat.

Jika anti karat rontok, sebagai gejala karat pertama kali yaitu munculnya bintik-bintk kuning. Lain halnya, jika perawatan anti karat telah dilakukan, meski terkena hujan dan melewati banjir itu tidak masalah.‎

"Batasan umur anti karat beda-beda, kalau di Protera itu bisa delapan tahun, kami kasih garansi lima tahun, dan per tiap tahun ada inspeksi ulang," ujarnya.

‎"Menurut saya penting pakai anti karat. Saya juga merasain dulu mobil saya.‎ Anggap saya orang awam dan tidak tahu, buat apa anti karat tambahan? Dan ternyata, pas saya lihat dari service itu sudah ada karatan. Jadi tidak menutup kemungkinan mobil dari showroom engga bakalan karatan, jadi harus antisipasi pakai anti karat lagi," pungkasnya.‎

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pelatih PBFC: Persib Tak Akan Bisa Cetak Gol

Posted: 01 Mar 2017 02:00 AM PST

Pelatih Pusamania Borneo FC (PBFC) Ricky Nelson berjanji akan mematikan serangan pemain Persib Bandung dalam pertandingan leg pertama semifinal Piala Presiden, Kamis (2/3/2017) besok. Bagi Ricky, Persib tak akan bisa mencetak gol jika dia mengusung strategi baru.

Pesut Etam--julukan PBFC-- lolos ke partai semifinal dengan catatan unik, yaitu menjadi tim satu-satunya yang belum pernah kebobolan di waktu normal. Mereka mengandalkan pertahanan solid yang dikawal dua bek tengah bek tengah asing Yamashita Kunihiro dan Dirkir Kohn Glay.

"Komposisi yang sama dengan permainan yang berbeda tentu itu yang kami harapkan dalam permainan kami nanti. Kami akan redam semaksimal mungkin serangan mereka dan buat mereka tidak bisa mencetak gol ke gawang kami," ucap Ricky dalam jumpa pers pada Rabu (1/3/2017) siang.

Seperti diketahui, pada ajang Piala Presiden ini PBFC menurunkan skuat yang sama sekali berbeda. Tim utama disimpan untuk persiapan kompetisi Liga 1, sedangkan sejumlah wajah baru turun membela tim tepian Sungai Mahakam tersebut. Namun, Ricky Nelson tetap mematok partai final sebagai target utama mereka.

PBFC dapat motivasi lebih lantaran rekor manis selama menjamu Persib di Stadion Segiri, Samarinda. Dalam dua tahun terakhir, Maung Bandung belum pernah menang dengan rincian kalah 2-3 di Piala Presiden 2015 dan imbang 0-0 dalam ajang Torabika Soccer Championship 2016.

"Persiapan dari jauh hari tentu ada. Saya siapkan dari awal poster road to final, Bogor, dan itulah pencapaian terakhir kami nanti: main di partai final. Kenapa saya yakin? Saya dan tim pelatih sudah melakukan analisa di setiap pertandingan yang nanti akan kami mainkan," tutur pelatih berlisensi B AFC itu.

"Dukungan suporter tentu menjadi motivasi tambahan bagi kami untuk bisa memenangkan pertandingan," ucap Ricky.

Abdul Aziz menegaskan bisa menjaga profesionalismenya kala berhadapan dengan tim dari tanah kelahirannya, Bandung. Aziz, yang notabene jebolan Persib U-21 itu bertekad membantu kemenangan Pesut Etam agar memperbesar peluang ke babak final.

"Saya akan melakukan yang terbaik, meski lawan saya adalah tim tanah kelahiran saya. Hubungan dengan pemain diluar lapangan tetap baik dan profesional saja. Kalau di lapangan tetap mereka sebagai lawan kami," ucap Aziz.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ulasan Peta Kekuatan Grup 4 di Konser Final Top 25 D'Academy 4

Posted: 01 Mar 2017 02:00 AM PST

Indosiar kembali menggelar Konser Final Top 25 Dangdut Academy 4 atau D'Academy 4 pada Selasa (28/2/2017). Tadi malam, Popo (Lampung) dari Grup 3 harus kembali tersenggol setelah kompetisi diliburkan tiga hari.

Rabu (1/3/2017) nanti malam, giliran Grup 4 yang akan saling menampilkan aksi panggung terbaiknya. Lima akademia kembali akan berebut tiket ke babak selanjutnya demi menjaga asa jadi juara D'Academy tahun keempat.

Rafi D'Academy 4

Siapa saja dan bagaimana kekuatan kelima akademia penghuni Grup 4? Simak ulasan singkatnya berikut ini.

Grup 4 hanya memiliki dua akademia yang lolos pertama dari Konser Nominasi lalu, yaitu Aulia (Pontianak) dan Rafi (Cirebon). Tak hanya lolos karena dukungan SMS terbanyak, Aulia dan Rafi melengkapinya dengan kualitas vokal mumpuni. Tak salah menyebut keduanya sebagai akademia terkuat di grup ini.

Aulia sudah diperhitungkan sejak Konser Top 35. Salah satu juri yaitu Inul Daratista bahkan menggadang-gadang Aulia sebagai The Next Weni karena ia dinilai sudah seperti penyanyi jadi. Sementara, Rafi dengan keunikan musik reggae-dangdut dan rambut gimbal-nya memberi warna tersendiri di panggung D'Academy 4. Rafi sendiri adalah akademia favorit dari juri Rita Sugiarto.

Lantas, bagaimana dengan 3 akademia lainnya?

Aulia D'Academy 4

Abdi (Mamuju Tengah), dan Intan (Batubara) lolos ke Konser Final Top 25 setelah mendapat hak veto dari juri, sedang Nuril (Jember) adalah salah satu yang lolos dari Konser Wildcard. Ketiganya pun otomatis berada di posisi kurang diunggulkan walau memiliki kualitas vokal tak kalah bagus dari dua lainnya.

Meski begitu, jika mampu tampil sempurna dan meraih pujian dari juri, serta dukungan SMS tertinggi, peluang ketiganya untuk lolos sama besarnya dengan Aulia-Rafi. Oleh karena itu, pastikan Anda menonton D'Academy 4 dan mendukung jagoan Anda dengan cara kirim SMS sebanyak-banyaknya, dengan format DA spasi Nama Peserta lalu kirim ke 97288.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Rajin Menyikat Gigi, Kenapa Masih Berlubang?

Posted: 01 Mar 2017 02:00 AM PST

Setiap sesudah sarapan dan sebelum tidur, Nadia (23) selalu sikat gigi. Namun herannya saat memeriksakan gigi, dokter gigi menemukan ada saja gigi berlubang. Kenapa bisa begitu ya?

"Pertama dilihat dulu, sikat giginya benar apa enggak. Banyak pasien yang merasa sudah rajin dan benar menggosok gigi tapi rupanya kurang tepat caranya sehingga sisa makanan masih tertinggal," kata dokter Felicia Melati, SpKGA dalam acara yang diadakan Bamed di Jakarta pada Selasa (28/2/2017).

Wanita yang akrab disapa Mela ini menceritakan pengalamannya saat meminta pasien menggosok gigi yang sebelumnya diberi pewarna untuk gigi terlebih dahulu.
"Setelah dia menggosok gigi yang seperti biasa dia lakukan, rupanya masih tertinggal pada bagian tersebut yang belum digosok. Yang artinya selama ini belum menggosok gigi dengan benar," katanya.

Selain cara menggosok gigi yang kurang tepat, faktor anatomi gigi juga bisa menyebabkan gigi berlubang. Misalnya giginya tidak rapi sehingga saat menggosok gigi ada bagian yang sulit dibersihkan dengan sikat gigi. "Hal ini membuat banyak makanan yang nyelip di situ," kata Mela.

Selain dua faktor di atas, Mela juga memaparkan bahwa penyebab gigi berlubang itu multifaktor. "Jadi selain gigi, keberadaan bakteri, juga waktu terbentuk yang lama serta gula. Jadi keempat hal ini saling berhubungan," katanya lagi.

Dengan menggosok gigi dengan rutin dan cara tepat, Mela menyarankan untuk rutini ke dokter gigi enam bulan sekali. Jadi, dokter gigi bisa mengetahui ada tidaknya lubang di gigi. Jika ada bisa segera dilakukan perawatan untuk mencegah lebih parah.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Nikmatnya Tahu Bulat Buatan Sendiri untuk Camilan Sore

Posted: 01 Mar 2017 02:00 AM PST

Tahu Bulat, merupakan camilan atau jajanan yang digemari banyak orang beberapa bulan belakangan ini. Para penjualnya kerap menjajakan tahu bulat dengan suara nyaring di pinggir jalan. Memang sajian camilan tahu bulat begitu nikmat disantap hangat-hangat begitu selesai digoreng dengan cabai rawit.

Untuk Anda yang ingin mencoba membuatnya sendiri di rumah, yuk kita intip resep dan video tutorial masak dari Kokiku Tv berikut ini.

Bahan-bahan:

  • 250 gram tahu putih
  • 1 kuning telur ayam
  • 1-2 siung bawang putih cincang halus
  • ¼ teh baking soda
  • Garam merica secukupnya
  • ½ sdt kaldu ayam bubuk
  • Minyak Goreng

Tahapan:

  • Keluarkan air dari tahu, kemudian diamkan 5-10 menit hingga tiris.
  • Blender tahu dengan bumbu, boleh dengan tangan atau food processor.
  • Bulatkan adonan dengan ukuran sesuai selera.
  • Simpan di dalan frezeer kira-kira 20-30 menit hingga mudah dipegang.
  • Anda bisa tambahkan telur puyuh ke dalam adonan tahu bulat lalu bulatkan kembali.
  • Goreng adonan dengan minyak banyak yang sudah panas.
  • Sajikan hangat dengan cabai rawit di sore hari.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Djarot: Tidak Mungkin Melarang Orang Mengacungkan Dua Jari

Posted: 01 Mar 2017 01:46 AM PST

Calon Wakil Gubernur Petahana DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengaku heran dirinya disebut berkampanye saat mengunjungi Kantor Lurah Utan Kayu Selatan. Sebab, hal yang dipersoalkan dinilai tidak kuat jika disebut kampanye.

Djarot menyebutkan ketika dia berkunjung ke Kantor Lurah Utan Kayu, ada warga yang mengacungkan dua jari saat berfoto bersama dirinya. Dia mengaku tidak bisa melarang orang berfoto dengan mengacungkan dua jari karena gaya tersebut lazim dilakukan.

"Bagaimana kami bisa melarang orang (acung dua jari) bilang 'woy jangan ya jangan'. Tetap saja mereka seperti itu," ujar Djarot di Lapangan Silang Monas Selatan, Rabu (1/3/2017).

Djarot mengatakan kejadian ketika warga ingin berfoto dan mengacung dua jari tidak dapat dihindari. Yang terpenting, kata Djarot, dirinya tidak mengajak warga untuk berkampanye dengan mengangkat dua jari.

"Yang jelas adalah, kami tidak mengajak mereka," ujar Djarot.

Sebelumnya, tim pemenangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno akan melapor ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) DKI Jakarta atas dugaan kampanye Djarot di Kantor Kelurahan Utan Kayu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Aksi Heroik Kiper di 8 Besar Piala Presiden 2017

Posted: 01 Mar 2017 01:45 AM PST

Para penjaga gawang atau kiper menjadi kunci kesuksesan tim yang berkiprah di babak 8 besar Piala Presiden 2017. Penyelamatan-penyelamatan mereka di bawah mistar gawang seringkali tampak heroik dan membantu tim.

Sukses Persib Bandung, Pusamania Borneo FC, Arema FC, dan Semen Padang lolos ke semifinal Piala Presiden 2017 tidak terlepas dari peran para kiper. Mereka menunjukkan kemampuan hebat menyelamatkan gawang dari serbuan tim lawan.

Baca juga:

Cuplikan Aksi Heroik Kiper-Kiper di 8 Besar Piala Presiden 2017

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Samsung Luncurkan Stylus Mirip Pensil Anak SD

Posted: 01 Mar 2017 01:45 AM PST

Entah terinspirasi HMD Global yang kembali meluncurkan Nokia 3310 versi baru atau karena hal lain, raksasa teknologi asal Korea Selatan, Samsung, memperkenalkan sebuah S Pen (stylus) bergaya retro.

S Pen tersebut dinamai Noris Digital. Dalam menggarap stylus yang bentuknya mirip pensil anak Sekolah Dasar (SD) ini, Samsung bekerja sama dengan produsen alat tulis asal Jerman, Staedtler.

Seperti Tekno Liputan6.com kutip dari Mirror, Rabu (1/3/2017), S Pen bergaya retro milik Samsung ini diperkenalkan di ajang Mobile World Congress (MWC) di Barcelona. Jika versi asli pensil Noris dari Staedtler memiliki warna hitam dan kuning, Noris Digital berwarna hitam dan hijau.

Stylus ini bisa dipakai pada tablet baru Samsung yakni Galaxy Tab S3 dan Galaxy Book yang juga meluncur di MWC dua hari lalu. Mirror menyebut, stylus terbaru Samsung ini mampu mendeteksi 4.096 level sensitivitas tekanan.

Selain itu, ujung karetnya memungkinkan pengguna melakukan sejumlah fungsi pada layar. Pengguna dapat menggunakan S Pen tersebut untuk membuat catatan digital atau menggambar pada kedua tablet di atas. 

The Independent mencatat, Digital Noris menampilkan kesan pertama cukup baik sebab modelnya benar-benar menyerupai pensil. Sayangnya, Samsung belum mengumumkan mengenai harga dan ketersediaannya di pasaran.

(Tin/Why)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lippo Karawaci Bukukan Kenaikan Pendapatan 18 Persen di 2016

Posted: 01 Mar 2017 01:42 AM PST

PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR) mampu membukukan total Pendapatan sebesar Rp 10,5 triliun pada 2016. Angka tersebut naik 18 persen jika dibanding dengan tahun sebelumnya. Untuk pertumbuhan laba Kotor naik 10 persen menjadi Rp 4,5 triliun dan untuk laba bersih naik 65 persen menjadi Rp 882 miliar.

Presiden Direktur Lippo Karawaci Ketut Budi Wijaya menjelaskan, 2016 merupakan tahun yang penuh tantangan. Pelemahan makroekonomi global yang terutama disebabkan oleh faktor Brexit serta hasil pemilihan presiden AS yang tak terduga, telah berdampak negatif pada perekonomian Indonesia.

"Sektor properti Indonesia di 2016 meneruskan tren perlambatannya sejak 2015. Namun demikian, Recurring Revenue yang didukung oleh pertumbuhan Pendapatan divisi Healthcare sebesar 25 persen telah membantu untuk mengurangi pelemahan ini," jelas dia seperti dikutip dari keterangan tertulis, Rabu (1/3/2017). 

Pendapatan properti tumbuh sebesar 11 persen menjadi Rp 3,8 triliun, dan memberikan kontribusi sebesar 36 persen terhadap total Pendapatan. Penyelesaian penjualan aset Lippo Mall Kuta ke LMIRT di Desember 2016 mengangkat Pendapatan properti perusahaan sebesar Rp 762 miliar.

Pendapatan dari Divisi Large Scale Integrated meningkat tajam sebesar 62 persen menjadi Rp 1,25 triliun pada tahun 2016 yang ditopang oleh peningkatan pengakuan pendapatan dari proyek seperti Trivium di Lippo Cikarang, Holland Village, Millenium Village dan Orange County.

Pendapatan Recurring memainkan peran penting dalam menyeimbangkan pelemahan siklus bisnis properti. Pendapatan Recurring tumbuh stabil sebesar 23 persen menjadi Rp 6,75 triliun dan memberikan kontribusi sebesar 64 persen terhadap total pendapatan.

Divisi Healthcare mampu membukukan pertumbuhan pendapatan 25 persen menjadi Rp 5,17 Triliun. Untuk diketahui Siloam mengelola 23 rumah sakit pada akhir 2016. Penerimaan pasien rawat inap tumbuh sebesar 18 persen, sementara itu kunjungan pasien rawat jalan tumbuh sebesar 20 persen.

Pendapatan Divisi Komersial Lippo Karawaci meningkat sebesar 21 persen menjadi Rp 732 miliar terutama ditopang oleh peningkatan tajam dari Pendapatan Mal sebesar 47 persen menjadi Rp 353 miliar, dimana Pendapatan Lippo Mall Puri meningkat sebesar 95 persen menjadi Rp 187 miliar pada 2016. 

Bisnis Asset Management yang terdiri dari town management dan portofolio and properti management, tumbuh sebesar 13 persen menjadi Rp 853 miliar pada 2016 hasil dari semakin membesarnya total kelolaan aset dibawah portofolio REITS.

Lippo Karawaci juga mengalami penguatan neraca perusahaan melalui pasar obligasi global dengan suksesnya transaksi pembiayaan kembali obligasi perusahaan yang jatuh tempo pada 2019 dan 2020 masing-masing sebesar US$ 250 juta dan US$ 403 juta dengan menerbitkan obligasi sebesar US$ 260 juta jatuh tempo pada 2022 dan obligasi sebesar US$ 425 juta jatuh tempo pada 2026 dengan kupon masing masing sebesar 7 persen dan 6,75 persen. (Gdn/Ndw)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Akhirnya, Ria Irawan Bebas dari Kanker

Posted: 01 Mar 2017 01:40 AM PST

Tahun 2009 lalu membawa mimpi buruk bagi Ria Irawan, setelah dirinya mengalami penebalan dinding rahim dan miom sehingga rahimnya harus diangkat. Setelah itu di tahun 2014, Ria divonis menderita kanker kelenjar getah bening stadium 3.

Setahun setelahnya, kondisi kesehatan Ria Irawan dikabarkan sudah mulai membaik. Sayangnya, di awal tahun 2017 ini, kanker nyatanya kembali bersarang di tubuh aktris 47 tersebut.

 Ria Irawan (Liputan6.com/Herman Zakharia)

 

Alhasil, sejak saat itu Ria Irawan kembali rutin menjalani serangkaian proses kemoterapi. Tingginya dosis obat dan proses kemoterapi sampai membuat rambut di kepalanya sedikit demi sedikit habis.

Namun dengan semangat yang tak pernah padam, Ria Irawan kini kembali menemukan titik terang. Bintang film Janji Joni itu mengumumkan kabar bahagia bahwa ia kini telah terbebas dari kanker.

Belum lama ini, Ria Irawan mengunggah hasil CT Scan terbarunya yang menyatakan bahwa kanker dalam tubuhnya sudah tak lagi terlihat.

"Alhamdulillah.. sebenarnya KANKER SUDAH HILLLLLAAAANG.. *lihat tanggal hasil CT scan.. SEMBUH KANKERNYA! GRATIS pakai fasilitas #bpjskesehatan 2x kemoterapi #relapse #kanker #paraaortaabdominal HIIIIILLLLLLAAAAAANNG...Penyakit itu bukan kutukan, bukan hukuman!" ujarnya girang.

 Ria Irawan akhirnya dinyatakan bersih dari kanker.

Tapi hal ini tidak serta merta membuat Ria Irawan menghentikan pengobatannya. Ia akan tetap menjalankan rangkaian proses kemoterapi hingga tuntas.

"Kemoterapi seperti antibiotik, walaupun kankernya sudah tidak ada, tetap harus kemoterapi sampai selesai, sesuai yang ditentukan dokter.." kata istri Mayky Wongkar itu.

 Ria Irawan.

Meski begitu, Ria Irawan tidak menyesali apa yang pernah terjadi dalam hidupnya. Baginya, penyakit adalah cara Tuhan untuk mencintainya.

"Kadang penyakit itu lebih indah jika membuatmu lebih dekat pada Tuhan. Kadang Tuhan punya cara sendiri untuk mencium hambaNya. Dia tidak selalu menyapa lewat mesjid atau pengajian tapi malah lewat selang yang teraliri obat kemo. Itu sebabnya Tuhan Maha Asyik DAN KITA TIDAK BISA LEPAS DARI NYA," ungkap Ria Irawan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Selain untuk Gigi, Fungsi Lain Odol Sangat Mengejutkan

Posted: 01 Mar 2017 01:31 AM PST

Pastinya anda tau guna dari pasta gigi adalah untuk membersihkan, memutihkan, hingga mencegah gigi berlubang. Pastinya setiap hari anda selalu menemui benda yang memiliki aroma khas ini. Tapi, tahukah anda fungsi pasta gigi tidak hanya untuk masalah mulut.

Dengan harganya yang relative murah siapa sangka, benda ini mampu menjadi alat pembersih yang ampuh untuk berbagai macam hal. Mulai dari sepatu, perhiasan, pakaian, alat rumah tangga, hingga lampu kendaraan anda akan disulap menjadi baru oleh benda yang selalu
ada di kamar mandi ini.

Untuk lebih lengkapnya, silahkan tonton video dibawah ini :

Penulis:

Ilham Pratama

Universitas Moestopo

Jadilah bagian dari Komunitas Sahabat Liputan6.com dengan berbagi informasi & berita terkini melalui e-mail: SahabatLiputan6@gmail.com serta follow official Instagram @SahabatLiputan6 untuk update informasi kegiatan-kegiatan offline kami.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pura-Pura Gila Jadi Modus Penculikan Anak di Pantura?

Posted: 01 Mar 2017 01:31 AM PST

Dalam dua pekan belakangan, isu penculikan anak ramai dibicarakan di jejaring media sosial (medsos). Warga Pantai Utara (Pantura), khususnya di Tegal dan Brebes, Jawa Tengah dibuat resah dengan isu penculikan anak yang beredar salah satunya di Facebook.

Isu itu makin menguat, ketika Selasa malam, 28 Februari 2017, dua orang sempat diamankan oleh pihak Kepolisian di dua lokasi yang berbeda di Kecamatan Ketanggungan dan Kecamatan Bulakamba.

Dua perempuan paruh baya itu diduga sebagai pelaku penculikan anak. Kedua terduga itu diduga menculik dengan modus berpura-pura gila sembari mencari calon korban, dalam hal ini anak-anak yang berada di luar rumah dan tidak dalam pengawasan orangtua.

Hingga kini, mereka diamankan di Mapolres Brebes untuk menjalani pemeriksaan. Belum terbukti mereka sebagai penculik itu.

Informasi yang berhasil dihimpun Liputan6.com, kedua wanita paruh baya itu ditangkap oleh petugas kepolisian saat sedang keliling berjalan kaki dari desa satu ke desa lainya.

Saat diamankan, kedua wanita paruh baya mengenakan pakaian compang-camping layaknya orang gila. Satu di antaranya membawa selendang yang disampirkan ke badannya.

Beruntung, saat dua terduga penculikan anak itu diamankan polisi, puluhan warga yang berada di sana malam itu tidak sampai melakukan tindakan main hakim sendiri.

Warga Ketanggungan Brebes, Yanti (38) mengaku resah dengan maraknya isu penculikan anak yang tersebar dari mulut ke mulut ibu-ibu di kampung. Belum lagi isu itu juga merebak di media sosial.

Untuk itu, ia meminta polisi segera melakukan tindakan cepat. Terutama dengan menangkap pelaku agar orangtua yang punya anak kecil merasa aman.

"Saya sebagai orangtua terus terang resah dan khawatir dengan isu penculikan anak yang ramai dibicarakan ibu-ibu kampung di sini. Karena saya juga punya anak kecil-kecil di rumah, jadi kan kepikiran," ucap Yanti kepada Liputan6.com.

Ia menambahkan, isu penculikan anak itu juga beredar di media sosial. Di Faceboo, terdapat postingan berisi tentang informasi masyarakat diharapkan waspada dan berhati-hati dengan modus penculikan anak yang dilakukan seorang wanita tua yang berpura-pura gila dan berpenampilan berantakan.

"Tahu informasi isu penculikan anak seperti itu dari medsos, karena kan sering lihat orang gila itu lewat di jalan-jalan kampung. Jadi parno kalau lihat orang gila lagi, karena kepikiran barang kali orang gila itu penculik anak," ucap dia.

Hal serupa diungkapkan, Vitania Soraya (40) warga Slawi, Tegal. Ia mengaku, resah dengan informasi di medsos soal penculikan anak dengan modus pura-pura gila. Belum lagi, sekarang ini cukup mudah ditemui orang gila yang jalan-jalan di pertigaan-pertigaan jalan hingga ke pemukiman warga.

"Banyak tuh kan orang gila berkeliaran di jalan-jalan dan pertigaan kampung. Awalnya nggak takut. Tapi, dengan adanya isu penculikan anak itu, jadi takut juga, kepikiran saat saya di kantor. Karena anak-anak kan di rumah sama rewang aiasten rumah tangga)," ucap Vitania.

Untuk mengantisipasi hal yang tak diinginkan, kata dia, kini ia memberikan telepon seluler khusus kepada assisten rumah tangganya. Tujuannya untuk mempermudah pemantauan kondisi anaknya saat di rumah.

"Saya kasih telepon seluler ke rewang saya di rumah. Karena biar saya bisa pantau anak-anak. Karena khawatir jangan sampai kecolongan atau terjadi sesuatu," kata Vitania.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gol Indah Perempat Final Piala Presiden 2017

Posted: 01 Mar 2017 01:31 AM PST

Empat pertandingan di babak perempat final Piala Presiden 2017 melahirkan sejumlah gol indah. Lolosnya tim-tim berkualitas membuktikan turnamen pramusim ini berjalan sengit.

Dalam empat laga tersebut, Persib Bandung menundukkan Mitra Kukar dengan skor 3-2 untuk lolos ke semifinal. PBFC menang adu penalti 5-4 atas Madura United usai bermain 0-0. Kemudian ada Arema FC yang menang 1-0 atas Sriwijaya FC. Terakhir, Semen Padang melaju ke empat besar Piala Presiden 2017 usai menyisihkan Bhayangkara FC lewat gol tunggal Vendri Mofu di penghujung laga.

Baca juga:

Cuplikan Gol-Gol Indah di 8 Besar Piala Presiden 2017

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Semifinal Piala Presiden: Jaga Kondisi, Arema Hindari Hujan

Posted: 01 Mar 2017 01:30 AM PST

Tim pelatih Arema FC yang dikomandani Aji Santoso sangat serius mempersiapkan pasukannya untuk semifinal Piala Presiden 2017. Itu terlihat dengan adanya perhatian kepada kesehatan pemain dalam menjaga tubuh agar tak sakit saat duel lawan Semen Padang, Kamis (2/3/2017).

Salah satu cara Aji menjaga kesehatan pemain Arema dengan melakukan sesi latihan dan coba lapangan yang berlangsung di Stadion H. Agus Salim Padang, pagi hari pukul 07.30 WIB. Hal ini dilakukan untuk menghindari hujan yang biasanya terjadi sore hari di Padang.

"Kami tadi menjalani latihan pagi, meski besok kita akan bermain di malam hari. Pertimbangan saya tak ingin anak-anak capek atau malah sakit karena terkena hujan saat latihan," ujar Aji.

Selain itu, menurut pelatih asal Kepanjen, Kabupaten Malang ini, sebelum tampil di semifinal Piala Presiden 2017 pemainnya memang membutuhkan latihan bersama meskipun hanya sebentar. Pasalnya, sejak usai laga perempat final di Solo, Minggu (26/2/2017), tim kelahiran 1987 ini belum sekalipun menjalani latihan bersama.

"Pemain sudah kurang berlatih. Maka itu saya memilih latihan pagi sekalian uji lapangan. Jika baru nanti malam latihan nanti anak-anak malah kurang beristirahat," ujarnya.

Meskipun demikian, Aji memastikan tidak akan ada masalah bagi timnya dengan kondisi minim Latihan. Target untuk lolos ke final tetap ada dalam bidikan mereka. Caranya, tentu dengan meraih hasil positif, saat bermain away di Padang besok.

"Saya sangat percaya dengan kemampuan anak-anak. Mereka sudah dewasa dan bisa mengatur waktu mereka secara individu untuk menjaga kondisi, dengan mengatur jam istirahat untuk menjaga kondisi. Lawan yang dihadapi tidaklah mudah, saya rasa mereka memiliki tanggung jawab itu," ujarnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Isu Andika The Titans Bandar Narkoba, Begini Kata Polisi

Posted: 01 Mar 2017 01:30 AM PST

Andika The Titans ditangkap Polrestabes Bandung terkait kasus narkoba. Pemilik nama Andika Naliputra Wihardja ini dicokok saat memesan narkoba jenis ganja sintetis atau tembakau gorila kepada seseorang berinisial D.

Nama D pun didapat polisi setelah pengembangan penyelidikan pelaku A yang lebih dulu ditahan. Kabarnya, Andika merupakan salah satu bandar narkoba. Benarkah?

Andika The Titans (baju oranye) (Liputan6.com/Aditya Prakasa)

"Oh enggak ada. Itu kabar aja," kata Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Yusri saat dihubungi, Rabu (1/3/2017).

‎Saat ini Andika The Titans pun sudah dinaikkan sebagai tersangka. Dari pengakuannya kepada polisi diketahui bahwa Andika The Titans memesan narkoba atas kemauan sendiri.

"Masih kami kembangkan. Kami sudah tahan, kalau ditahan berarti sudah (tersangka). Dia pesan sendiri," ujar Kombes Pol Yusri.

Seperti diberitakan sebelumnya, Andika The Titans ditangkap polisi di kediamannya Kawasan Sarijadi, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung, Rabu (1/3/2017). Saat menangkap Andika, polisi menemukan satu paket tembakau gorila seberat 6 gram, yang dipesan melalui Instagram.

Andika The Titans. (Instagram/andikathetitans)

Selain mengamankan Andika The Titans, polisi pun sebelumnya menangkap ketiga tersangka lainnya yaitu Andriansyah (29), Dedi (32), dan Eva (32). Penangkapan terhadap Andika, merupakan pengembangan dari diamankannya menangkap Andriansyah, kemudian dikembangkan dan berhasil menangkap Dedi dan Eva, yang merupakan bandar dan pemilik instagram dengan akun Mr.stone. (fei)‎

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Heboh Arab, Ini Rahasia Kecantikan Wanita Timur Tengah

Posted: 01 Mar 2017 01:30 AM PST

Sejak seminggu menjelang kedatangan Raja Salman, masyarakat Indonesia mendadak heboh Arab. Apalagi setelah mendengar sang Raja akan membawa serta para pangeran Arab dalam kunjungan kenegaraannya kali ini. Tentu saja hal ini memicu kehebohan tersendiri. Para pangeran Arab terkenal dengan penampilan fisik mereka yang menarik. 

Tapi tak hanya para pangeran Arab yang tampak menarik, putri-putri Arab pun memiliki fisik yang tak kalah memukau. Menurut penelitian yang dilakukan sebuah klinik kesehatan menunjukkan wanita Arab cenderung memiliki kulit yang sehat dan awet muda. Apalagi ditambah dengan rambut mereka yang hitam dan tebal.

Melansir laman Stylecraze, Rabu (1/3/2017), tradisi dan budaya lokal membantu para wanita Arab menjaga kesehatan dan kecantikan mereka. Kerudung yang mereka kenakan sehari-hari membuat kulit mereka terlindungi dari debu, polusi, dan sengatan matahari ketika berada di luar rumah. Wanita Arab pun terbiasa berdandan dengan baju yang menutupi seluruh tubuh sehingga kulit mereka tetap terlindungi dari bahaya sinar matahari langsung.

Tradisi lain yang menunjang kecantikan wanita Arab adalah hammam, mandi sauna yang memiliki dampak holistik dan spiritual pada tubuh. Biasanya para wanita Arab memanfaatkan momen mandi sauna ini secara maksimal. Hammam membantu wanita Arab mengeluarkan racun dari kulit dan menjaganya tetap lembut dan bercahaya.

Wanita Arab juga memperhatikan asupan makanan mereka. Biasanya mereka memilih makanan segar dan menghindari makanan berpengawet.

Sementara untuk perawatan rambut, karena hampir senantiasa tertutupi kerudung, wanita Arab menggunakan minyak argan untuk merawatnya. Minyak argan terkenal dengan kemampuannya melembapkan dan menutrisi rambut dan kulit. Terkadang minyak argan juga digunakan untuk mengatasi kulit terbakar dan kerutan.

Jadi, bila Anda ingin merawat kecantikan seperti wanita Arab, perhatikan beberapa tips rahasia berikut:

- Lindungi kepala dengan kerudung ketika keluar rumah. Jika memungkinkan, lindungi pula wajah Anda dari paparan sinar matahari langsung.
- Hindaran paparan sinar matahari terutama pada saat terik-teriknya, sekitar pukul 12.00 hingga 16.00.
- Minyaki rambut secara rutin. 
- Lakukan mandi sauna secara rutin.
- Pilih makanan sehat dan segar.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Harta 4 Miliarder RI Setara 100 Juta Orang Miskin, Ini Kata BPS

Posted: 01 Mar 2017 01:27 AM PST

Oxfam dan INFID merilis laporan ketimpangan "Menuju Indonesia yang Lebih Setara." Dalam laporannya menyebut, kekayaan kolektif dari 4 orang terkaya Indonesia tercatat mencapai US$ 25 miliar, setara dengan gabungan kekayaan 40 persen penduduk termiskin sekitar 100 juta orang.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS), Suhariyanto atau yang akrab disapa Kecuk melihat fenomena yang terjadi di Indonesia mengenai ketimpangan ekonomi antara orang kaya dan miskin cukup besar. Kesenjangan yang diukur dari pengeluaran (gini ratio) tercatat 0,394.

"Metode mengukur ketimpangan yang digunakan Oxfam berbeda dengan kami, tapi kalau dilihat fenomena yang terjadi sama," tegas dia di kantornya, Jakarta, Rabu (1/3/2017).

BPS, dia menuturkan, dalam mengukur ketimpangan atau menghitung rasio gini menurut pengeluaran. Lembaga ini mengaku masih kesulitan mengukur dari sisi pendapatan penduduk karena susahnya melakukan pendataan penghasilan seseorang.

"Tapi intinya ketimpangan masih menjadi pekerjaan rumah kita yang sangat besar. Diharapkan pemerintah dapat menurunkan angka ketimpangan tersebut," dia menjelaskan.

Kecuk menuturkan, pemerintah sudah membuat berbagai strategi guna mengatasi ketimpangan, salah satunya melalui redistribusi aset. Strategi lainnya memperkuat dan kemudahan akses masyarakat terhadap modal dan pendidikan melalui, Kartu Indonesia Sehat (KIS), Kartu Indonesia Pintar (KIP), pendidikan vokasi untuk sektor tertentu, seperti pariwisata.

"Meskipun data kami berbeda dengan Oxfam, tapi kesimpulan sama bahwa ketimpangan masih jadi PR besar untuk Indonesia," tandas Kecuk.(Fik/Nrm)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gantengnya PM Kanada Justin Trudeau Waktu Muda

Posted: 01 Mar 2017 01:22 AM PST

Beberapa waktu lalu mantan Wakil Presiden Amerika Serikat, Joe Biden, menjadi perbincangan netizen. Hal itu terjadi setelah foto Biden sewaktu muda viral di dunia maya. Namun kali ini giliran foto sewaktu muda Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau, yang membuat netizen tergila-gila.

Dikutip dari Teen Vogue, Rabu (1/3/2017), pria yang saat ini berusia 45 tahun itu, merupakan anak dari mantan PM Kanda Pierre Trudeau dan aktris Margaret Sinclair. Trudeau mulai menjabat sebagai PM Kanada pada 2015.

Jika melihat foto-foto Trudeau yang diambil pada 1990-an, sebagian besar dari kita mungkin akan menyangka bahwa sosok muda PM Kanada itu adalah pemain film atau anggota boyband.

Tak mengherankan jika dengan mata birunya yang tajam dan model rambut gondrong membuat banyak perempuan terpesona akan penampilannya.

"Justin Trudeau muda adalah manusia paling indah yang pernah aku lihat," ujar pengguna Twitter Goth Ellen.

"Ya ampun, Justin Trudeau muda sangat seksi," tulis pengguna lainnya @jennabtsta.

Justin Trudeau sewaktu mudaMeski tak bisa disebut muda lagi, namun pesona Trudeau masih memiliki "kekuatan magis" hingga saat ini. Kegantengan Trudeau bahkan mampu menggetarkan sosok populer seperti Ivanka Trump dan Angela Merkel.

Bahkan Donald Trump pun terkesima dengan kegantengan PM Kanada itu.

Putri Presiden Donald Trump, Ivanka Trump memperhatikan Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau saat rapat di Gedung Putih, Washington, (13/2). Pertemuan berdiskusi dengan pengusaha wanita dan pelaku bisnis. (AP Photo / Evan Vucci)

Momen-momen saat mereka terpikat akan ketampanan Trudeau terpantau saat pembicaraan perdagangan, selama kunjungan dua hari ke Strasbourg Paris. Potret kehangatan antara sosok ternama itu pun tertangkap jepretan para pewarta resmi.

Bukan hanya Merkel atau Ivanka Trump, Duchess of Cambridge Kate Middleton dan Pangeran William juga terkesima melihat pesona Justin Trudeau.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Popo Lampung Tersenggol Lagi di D'Academy 4

Posted: 01 Mar 2017 01:20 AM PST

Setelah sempat libur selama tiga hari, Dangdut Academy 4 atau D'Academy 4 Indosiar akhirnya kembali melanjutkan Konser Final Top 25 pada Selasa (28/2/2017) tadi malam.

Grup 3 sebelumnya sudah tampil di show pertama pada Jumat (24/2/2017) lalu, namun result baru berlangsung semalam. Azizah (Maumere) memimpin polling SMS sementara dengan 24,27%. Sedang di posisi buncit ada Popo (Lampung) yang hanya meraih SMS dukungan sebesar 15,92%.

Lantas, siapakah yang akhirnya tersenggol dari Grup 3?

Azizah, kontestan Dangdut Academy 4 asal Maumere. (Umi Septia/Liputan6.com)

Ternyata hasil konser result tak berbeda jauh dengan show malam pertama. Azizah langsung dinyatakan lolos otomatis karena menjadi peraih SMS tertinggi yakni sebesar 21,23%. Berselisih tipis dengannya, Fiko (Bangka Belitung) juga maju ke babak berikutnya dengan jumlah SMS sebanyak 20,53%.

Tiga akademia lainnya; Raiga (Ciamis), Duo Mus (Serdang Begadai), dan Popo pun masuk bottom three dan harus menghadapi babak voting dewan juri. Raiga yang penampilannya dipuji Beniqno karena mengalami kemajuan pesat dan mampu menguasai panggung, jadi kontestan pertama yang dinilai.

Raiga langsung mengikuti dua rekannya setelah sukses merebut lima lampu hijau dari lima juri. Raiga lolos pertama karena Duo Mus hanya mendapat dua lampu merah dari Inul Daratista dan Beniqno. Nasib Duo Mus pun berada di ujung tanduk. Namun mereka bisa bernapas lega karena Popo ternyata hanya mampu mendapat dua lampu hijau saja yaitu dari Rita Sugiarto dan Elvy Sukaesih, sementara tiga juri lainnya menekan tombol merah.

Raiga D'Academy 4 (Umi Septia)

Polling SMS terakhir ketiganya sendiri juga menempatkan Popo di urutan terakhir dengan hanya raihan sebesar 18,18%, sedang Raiga dan Duo Mus masing-masing mengumpulkan SMS sejumlah 19,88% dan 20,18%. Bagi Popo, ini untuk ketiga kalinya ia harus tersenggol dari D'Academy 4. Popo masuk Top 25 setelah masuk kembali sebagai pilihan hak veto dari juri Iis Dahlia. (fei)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ahok: Saya Diperkenalkan Presiden Jokowi ke Raja Salman

Posted: 01 Mar 2017 01:17 AM PST

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok ikut menyambut kedatangan Raja Salman bin Abdulaziz al Saud di Bandara Halim Perdana Kusuma siang tadi.

Dalam penyambutan itu, Presiden Joko Widodo memperkenalkan Ahok kepada Raja Salman.

"Ya pokoknya dikenalin presiden, salaman lalu dikenalin. Ini Kepala BIN, terus ini Gubernur Jakarta, ya aku salaman," ujar Ahok di Graha Niaga Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (1/3/2017).

Ahok mengatakan, tidak mengobrol panjang dengan Raja Salman. Tak ada juga obrolan mengenai surat Al Maidah 51 yang menyeretnya menjadi terdakwa kasus dugaan penistaan agama.

"Enggaklah (bahas Al Maidah)," ucap Ahok.

Saat bersalaman, dalam foto yang beredar di media sosial, Ahok menggenggam tangan Raja Salman dengan kedua tangannya dengan erat. Raja Salam yang mengenakan jubah kebesarannya itu, juga melemparkan senyum kecil saat menyalami Ahok.

Dengan mengenakan peci hitam, Ahok terlihat menundukkan badan sedikit ketika bersalaman dengan Raja Salman. Saat bersalaman, terlihat Presiden Jokowi dan Menteri  Agama (Menag) Lukman Hakim Saifuddin.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Investor Asing Jual Saham, IHSG Berakhir Melemah

Posted: 01 Mar 2017 01:16 AM PST

Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berakhir di zona merah pada penutupan perdagangan saham Rabu pekan ini

Pada penutupan perdagangan saham, Rabu (01/3/2017), IHSG melemah 23,6 poin atau 0,44 persen ke level 5.363,05. Indeks saham LQ45 melemah 0,54 persen ke level 887,89.

Secara sektoral, indeks mayoritas melemah. Sektor perdagangan memimpin pelemahan sebesar 1,26 persen. Kemudian disusul sektor kontruksi 1,22 persen.

Hanya 2 sektor yang menguat yaitu sektor perkebunan menguat 0,72 persen dan sektor aneka industri menguat 1,03 persen.

Investor asing melakukan aksi jual di seluruh pasar sekitar Rp 400 miliar. Posisi dolar Amerika Serikat di kisaran Rp 13.357.

Saham yang menguat antara lain milik INDX yang naik 31,43 persen ke level Rp 184 per saham, saham NIKL melonjak 24,86 persen ke level Rp 2.260 per saham, dan saham WICO menanjak 16,25 persen ke level Rp 93 per saham.

Sedangkan saham-saham yang tertekan antara lain saham TRAM merosot 24,82 persen ke level Rp 106 per saham, saham ICON melemah 24,19 persen ke level Rp 282 per saham, dan saham HOME tergelincir 16,67 persen ke level Rp 250 per saham.

Sebelumnya, Analis PT Reliance Securities Lanjar Nafi memperkirakan IHSG bergerak di support 5.353 dan resistance 5.400.

IHSG ditutup menguat tipis 3,81 poin ke level 5.386,69 pada perdagangan saham kemarin. Dia mengatakan, pergerakan Bursa Asia yang fluktuatif menekan pergerakan IHSG.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Persib Waspadai Pemain Ini di Semifinal Piala Presiden 2017

Posted: 01 Mar 2017 01:15 AM PST

Pelatih Persib Bandung Djadjang Nurdjaman bertekad mengakhiri catatan buruk timnya kala bertandang ke Stadion Segiri, markas Pusamania Borneo FC (PBFC). Persib akan menantang PBFC pada leg pertama babak semifinal Piala Presiden 2017, Kamis (2/3/2017) besok.

Dalam lawatan Maung Bandung ke Samarinda, Djanur tak dapat memboyong bomber gaek Sergio van Dijk. Pencetak tiga gol di Piala Presiden ini tengah menjalani terapi pemulihan cedera di Jakarta, setelah membela Persib di babak delapan besar melawan Mitra Kukar.

"Reputasi PBFC bagus di Piala Presiden 2017. Ini bukan pertandingan yang mudah karena kita semua tahu aksi mereka di turnamen ini. Diego (Diego Michiels) dipanggil dan semua pemain mereka siap bermain," tutur Djanur dalam jumpa pers pra-pertandingan, pada Rabu (1/3/2017) sore.

Wajar Djanur memberi perhatian lebih pada Diego sebab bek sayap PBFC ini baru dimainkan pada pertandingan terakhir fase grup melawan Sriwijaya. Pemain 26 tahun itu juga berpotensi mengadang pergerakan wonderkid Persib, Febri Hariyadi.

Diego juga bukan sosok asing untuk Persib di ajang Piala Presiden karena pada edisi turnamen 2015 lalu dia ikut membawa kemenangan timnya 3-2 di Segiri. Rekor tak pernah menang Atep dan kawan-kawan juga berlanjut saat imbang 0-0 pada ajang Torabika Soccer Championship 2016 (TSC).

"Reputasi kami buruk saat bermain di kandang PBFC jadi kami akan bermain sebaik mungkin. Taktik dan strategi khusus juga dibutuhkan serta kami siapkan akan lakukan yang terbaik untuk bisa membobol gawang mereka. Karena kita tahu gawang mereka tidak pernah kebobolan sebelumnya," ucap Djanur.

Penyerang muda Persib Febri Hariyadi juga sependapat dengan pelatihnya. Pemain jebolan SSB PRO UNI Bandung tersebut menegaskan kehadiran Diego Mitchiels tak akan jadi ancaman baru untuknya di lapangan.

"Saya akan berusaha mencuri angka di game away kali ini. Kompetisi saya dengan Diego Mitchiels cukup ditanggapi dengan positif. Dia tidak berpengaruh dengan permainan saya nanti di lapangan," ucap Febri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Nissan-Datsun Absen di IIMS 2017

Posted: 01 Mar 2017 01:11 AM PST

Ajang otomotif tahunan bertaraf nasional sedianya digunakan oleh Agen Pemegang Merek (APM) untuk pamer lineup. Namun, hal ini tidak berlaku selamanya. Buktinya adalah Nissan dan Datsun tahun ini.

Pabrikan asal Jepang tersebut bakal absen dari ajang otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017 yang akan dihelat April mendatang.

Menurut Antonio Zara, Presiden Direktur PT Nissan Motor Indonesia (NMI), yang menaungi Nissan dan Datsun, absennya mereka dalam perhelatan tahunan ini disebabkan karena memang tidak ada produk baru yang akan diperkenalkan.

"Kami tidak ikut IIMS 2017. Kami tidak ada produk baru untuk pameran," ujar pria yang akrab disapa Toti ini, di sela acara upacara penutupan Datsun Rising Hope 2 yang dihelat di salah satu kafe di Jakarta, beberapa hari yang lalu.

Sebagai pengingat, tahun lalu PT NMI masih mengikuti pameran ini, meski juga tidak memperkenalkan produk baru. Tahun lalu Nissan mencatatkan pemesanan sebanyak 290 unit, di mana Grand Livina menyumbangkan angka paling besar.

Meski begitu, bukan berarti di pameran nanti tidak ada sama sekali booth Nissan dan Datsun. Nanti booth keduanya akan dikelola oleh dealer, yang menurut Toti memang sudah banyak yang berminat untuk ikut serta.

"Saya dengar beberapa dealer tertarik untuk tampil di IIMS. Jadi kami akan mengutus dealer. Tentu saja itu jadi potensi Nissan-Datsun hadir di IIMS," lanjut Toti.

Memang, sejauh ini belum ada keputusan final tentang dealer mana yang akan ditunjuk untuk mengisi pameran.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tersangka Kasus Narkoba, Andika The Titans Ditahan Polisi‎

Posted: 01 Mar 2017 01:10 AM PST

Polrestabes Bandung telah menaikkan status Andika The Titans sebagai tersangka kepemilikan narkoba jenis ganja sintetis (tembakau gorila). Kini mantan kibordis Peterpan itu pun telah ditahan polisi.

"Sudah kami tahan. Kalau sudah ditahan berarti sudah (tersangka)," kata Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Yusri saat dihubungi, Rabu (1/3/2017).

Andika The Titans (Liputan6.com)

Penangkapan Andika The Titans, kata Kombes Pol Yusri, berdasarkan pengembangan kasus narkoba seseorang berinisial A. Polisi mendapati A mengirimkan paket narkoba kepada D yang berencana memberikan kepada Andika The Titans.

"Pelaku A lebih dulu ditangkap. Kami lakukan penyelidikan ke control delivery Go-Jek, didapat D akan mengirimkan kepada ANW (Andika The Titans). Saat barang diterima, kami tangkap tangan," ungkap Kombes Pol Yusri.

‎Saat ini Andika The Titans pun masih menjalani pemeriksaan di Polrestabes Bandung, Jawa Barat. "Saat ini kami masih kembangkan lagi," ucapnya. (fei)‎

Andika The Titans. (Instagram/andikathetitans)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Warga Cibubur Penasaran dengan Iringan Mobil Raja Salman

Posted: 01 Mar 2017 01:09 AM PST

Iring-iringan mobil Raja Salman beserta rombongan menyedot perhatian warga di Cibubur, Jakarta Timur. Di gerbang tol Cibubur utama, pengemudi keluar mobil lalu mengabadikan momen tersebut.

Pantauan Liputan6.com, Rabu (1/3/2017) dari jembatan di atas tol Jagorawi yang mengarah ke Cibubur Junction, puluhan mobil mengantre di depan Gerbang Tol Cibubur Utama. Sejumlah pengemudi kendaraan berbaris rapi di pinggir jalan tol tersebut.

Tepat pukul 13.16 WIB, rombongan Raja Arab Saudi melintas, masyarakat sibuk memegang ponselnya masing-masing. Terlihat sejumlah orang di lokasi itu mengabadikan iringan Raja Salman bin Abdulaziz dengan kamera ponselnya.

Seorang pengemudi ojek online, Nela Yusdiana mengaku menyempatkan diri menyaksikan iringan mobil tamu istimewa tersebut. "Datang sendiri abis anter orderan mau melihat Raja Salman," ucap Nela kepada Liputan6.com, Rabu (1/3/2017).

Nela mengaku telah menunggu momen tersebut sejak pukul 13.00 WIB. Wanita berkerudung yang berusia 43 tahun itu penasaran terhadap iring-iringan Raja Arab Saudi.

"Saya tadi sempat memvideo kan buat kenang-kenangan," imbuh dia.

Sementara itu, polisi melakukan strelisasi dikawasan jembatan dengan membentuk barikade khusus di tengah-tengah jembatan tersebut. Warga pun diminta berada di pinggir jembatan.

"Silakan melihat, tapi di pinggir ya bapak-bapak, ibu-ibu. Mohon kerja samanya," ucap seorang petugas melalui pengeras suara.

Raja Salman bin Abdulaziz menyambangi Indonesia pada 1-9 Maret 2017. Raja Arab itu membawa rombongan 1.500 orang termasuk 7 menteri dan 19 pangeran.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dentuman Meriam dan Kibaran Bendera Sambut Kedatangan Raja Salman

Posted: 01 Mar 2017 01:09 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Nenek Sebatang Kara, 20 Tahun Idap Tumor Adnexa

Posted: 01 Mar 2017 01:01 AM PST

Nasib malang menimpa seorang nenek di Tama'la'lang, Kecamatan Bajeng, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan. Nenek yang bernama Kamariah Daeng Caya kini tinggal sendirian di rumahnya.

Ia tinggal di gubuk reyot berukuran 3 x 4 meter yang berdinding seng. Tak ada perabotan layak di tempat ini kecuali panci dan kompor.

Nenek Sebatang Kara, 20 Tahun Idap Tumor Adnexa

Tragisnya, selain tinggal sendirian nenek berusia 50 tahun ini menderita penyakit langka. Perempuan yang masih single ini mengidap tumor adnexa sejak 20 tahun lalu.

Karena tumor yang bersarang di tubuhnya, kini perut Kamariah Daeng Caya tampak seperti sedang hamill 9 bulan. Hal ini membuatnya ia tak bisa beraktivitas layaknya orang yang sehat. Setiap hari ia hanya menggantungkan hidupnya pada bantuan orang-orang baik yang ada di sekitarnya.

Meski begitu, Kamariah Daeng Caya tetap optimis. Ia selalu berdoa memohon keajaiban agar penyakitnya bisa disembuhkan. Untuk itu yuk kita bantu mewujudkan harapan nenek ini dengan memberikan bantuan donasi. Yuk klik tautan di bawah ini:

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bom Bandung, Ridwan Kamil Sebut Kelurahan Arjuna Rugi Rp 100 Juta

Posted: 01 Mar 2017 01:00 AM PST

Kantor Kelurahan Arjuna menjadi salah satu lokasi aksi pelaku teror bom Bandung berinisial YC. Kantor kelurahan itu dibajak pelaku usai meledakan bom panci di Taman Pandawa, Bandung, Jawa Barat.

Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengatakan hingga saat ini kantor, Kelurahan Arjuna masih belum bisa digunakan meski garis polisi telah dicabut oleh pihak kepolisian. Dari hasil pengamatan sementara, kerugian akibat insiden tersebut ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

"Kalau bangunan mah mungkin (kerugiannya) Rp 100 juta-an (dilihat) sebagai arsitek ya. Ganti kaca, ganti ini, ganti itu, ganti komputer di dalamnya," kata dia di Bandung, Rabu (1/3/2017).

Pria yang akrab disapa Emil itu menjelaskan, pelayanan kelurahan bagi masyarakat tetap berjalan seperti biasa. Sebab, segala aktivitas pelayanan Kelurahan Arjuna sementara waktu dipindah ke Kelurahan Cicendo usai Kelurahan Arjuna mengalami kerusakan akibat teror bom Bandung.

Hal selanjutnya yang tengah dipikirkan adalah proses perbaikan kelurahan tersebut. Emil tentu akan melihat lebih dulu pos anggaran pemkot atau cara lain untuk melakukan perbaikan.

"Untuk perbaikan kita cek apakah kita punya anggaran perbaikan atau tidak. Kalau tidak, saya cari upaya lain," ucap dia.

Untuk proses perbaikan sendiri, Emil menilai, memerlukan waktu kurang lebih sepekan sampai kondisi kantor Kelurahan Arjuna benar-benar siap berjalan normal.

"Secepat-cepatnya kita upayakan tujuh hari dari sejak penyerahan tempat kejadian perkara dari polisi ke kita. agar bisa beroperasi kembali," ucap Emil.

Orang nomor satu di Kota Bandung itu mengatakan, hal terbesar yang menjadi perhatiannya juga, yakni soal pemulihan rasa trauma para pekerja negeri sipil Kantor Kelurahan Arjuna. Mereka tentu akan mendapatkan pendampingan psikologis akibat kejadian tak terduga teror bom Bandung tersebut.

"Kalau saya lihat kemarin mungkin ada sekitar empat orang yang trauma. Tujuh hari cukup memadai untuk therapy healing," kata Emil.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Semifinal Piala Presiden: Arema Incar Poin di Markas Semen Padang

Posted: 01 Mar 2017 01:00 AM PST

Arema FC akan melakoni laga tandang di leg pertama semifinal Piala Presiden 2017. Tim Singo Edan bakal menghadapi Semen Padang di Stadion Haji Agus Salim, Padang, Kamis (2/3/2017) malam WIB.

Tidak mudah bagi Arema meladeni Semen Padang. Sebab, tim racikan Nilmaizar memiliki catatan apik di turnamen pra musim ini, yakni mencetak 13 gol dan belum pernah kebobolan.

Kendati demikian, pelatih Arema Aji Santoso optimistis kinerja anak asuhnya dapat memberikan hasil terbaik pada laga nanti. "Kita sudah masuk semifinal dan itu perjuangan yang tak mudah," kata Aji kepada Liputan6.com di Padang, Rabu (1/3/2017).

"Saya percaya pada kemampuan anak-anak, sekarang targetnya membawa Arema masuk ke final dengan catatan mengalahkan Semen Padang."

Aji menginginkan timnya merebut poin penuh untuk kelancaran menuju final, "Kita tahu lawan Arema adalah Semen Padang, yang tidak bisa dianggap remeh. Kalau melihat penampilan pemain, saya optimistis," tuturnya.

Demi mewujudkan target itu, tim pelatih Arema FC terus menggali informasi teknik permainan Semen Padang. "Sepintas Semen Padang memiliki serangan balik yang sangat apik, menghasilkan 13 gol. Ditambah kokohnya pertahanan mereka yang sampai saat ini belum mampu ditembus, semoga kita bisa patahkan rekor mereka besok," ucap Aji.

Di lain sisi, Pelatih Semen Padang, Nil Maizar akan terus fokus dalam menghadapi setiap pertandingan. Dia berpesan kepada anak asuhnya agar tidak meremehkan Arema meski timnya secara di atas kertas lebih unggul.

"Arema tim yang besar, kita tak bisa remehkan mereka, semua yang masuk di semifinal pasti merupakan tim yang hebat. Meski dalam statistik kita lebih baik, ini jangan membuat anak-anak menjadi lupa diri," pungkasnya.

 

 

 

 

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sulitnya Deteksi Penyakit Langka di Indonesia

Posted: 01 Mar 2017 01:00 AM PST

Di Indonesia, tidak cepat untuk mendiagnosis seorang anak mengidap penyakit langka. Selain ketidaan alat laboratorium, ada faktor lainnya.

Menurut dokter spesialis anak yang mendalami genetik dan metabolik, Damayanti R.Sjarif, ada kasus mendeteksi anak tersebut terkena penyakit langka setelah berkonsultasi dokter kedelapan.

Faktor pertama adalah keterbatasan pengetahuan dokter mengenai penyakit langka yang diderita anak tersebut. Di Indonesia sendiri, memang baru Damayanti yang khusus mempelajari genetik dan metabolik pada anak penyakit langka selama empat tahun di Belanda. Kemudian membagikan ilmunya tersebut kepada dokter-dokter lain.

Faktor kedua, bisa jadi dokter tersebut sudah tahu namun enggan untuk mengungkapkan kepada orangtua pasien. "Kadang-kadang dia (dokter) tahu ada masalah cuman mereka mikir 'ah enggak bisa diapa-apain. Ya udahlah biarin'. Bisa begitu juga," kata Damayanti saat ditemui dalam peringatan Hari Penyakit Langka 2017 di RSCM Jakarta, ditulis Rabu (1/3/2017).

Padahal sebenarnya, bisa dilakukan intervensi pada anak dengan penyakit langka. Namun memang butuh dedikasi waktu dan tenaga lebih besar. Dan tidak semua dokter mau melakukan seperti ini.

"Melayani pasien dengan rare disease seperti ini itu takes time. Kamu (dokter tersebut) harus bicara, harus baca lagi ilmunya sperti apa sekarang. Satu pasien itu butuh waktu banyak, belum lagi mesti mesti mencari tahu dimana lab untuk tes. Itu kan tanggung jawab dokter. Kalau orangtua nanya, kami (dokter) harus tahu kan. Dan tidak semua dokter mau seperti itu," tuturnya panjang.

Untuk menyebarkan pengetahuan yang ia dapatkan selama mempelajari genetik dan metabolik di Belanda, Damayanti berbagi dengan dokter spesialis anak lain. Selain itu, mahasiswa kedokteran FKUI/RSCM tahun pertama juga diberikan pengetahuan mengenai penyakit langka.

"Saya tidak tahu di tempat lain, tapi FKUI sejak 2005 sudah diperkenalkan mengenai penyakit langka. Diperkenalkan dengan kasus-kasus yang ada, sehingga mereka memiliki gambaran, " tuturnya.

Di Indonesia, penyakit langka merujuk pada sebuah penyakit yang penderitanya kurang dari dua ribu orang. Sedikit diantaranya adalah mukopolisakaridosis (MPS), Maple Syrup Urine Disease (MSUD), defisiensi tirosin hidroksilase, penyakit Gaucher, penyakit Wilson.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menebak Pemilik Hati Caramel di London Love Story 2

Posted: 01 Mar 2017 01:00 AM PST

Kehadiran tokoh Gilang (Rizky Nazar) di film London Love Story tak serta-merta dianggap sebagai pemicu retaknya relasi cinta Caramel (Michelle Ziudith) dan Dave (Dimas Anggara). Banyak penyebab yang membuat relasi Dave dan Caramel merenggang. Banyak alasan yang sangat masuk akal untuk mempertemukan Caramel dan Gilang. 

Banyak penonton menolak hubungan Dave dan Caramel harus menghadapi masalah. Apalagi dengan adanya kehadiran orang ketiga. Sementara, banyak relasi cinta justru menemukan ujian sesungguhnya ketika memasuki tahap komitmen. Justru Dave dan Caramel harus melepas egonya ketika sudah memasuki babak kelanjutan cinta mereka. 

 

London Love Story 2

Lagi-lagi penggemar Dave dan Caramel secara bulat tak menyetujui kalau keduanya harus berpisah gara-gara tak bisa mengendalikan ego. Kehadiran Gilang yang dianggap sebagai pemicu masalah relasi cinta Dave dan Caramel pun menjadi faktor ketidakrelaan para penonton plus penggemar. Mereka tak ingin romantisme cinta Dave dan Caramel terganggu.

Itu terihat dari polling yang coba dilakukan Screenplay Films. Dalam pernyataan tertulis yang diterima Liputan6.com baru-baru ini, dari 200-an responden, sebagian besar menginginkan Caramel tetap 'jadian' sama Dave. Sementara sebagian lagi berharap kehadiran Gilang bisa diterima oleh Caramel. Alasan mereka bahwa Gilang memiliki kesetiaan dan kehangatan cinta dibanding Dave.

Para pemeran film London Love Story 2, Dimas Anggara, Michelle Ziudith dan Rizky Nazar. (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Hanya sekitar 25 persen penggemar film London Love Story 2 yang menginginkan cinta Caramel bisa bersatu dengan Gilang.

"Padahal, di kehidupan nyata tidak sedikit ketidakpercayaan muncul karena ego yang tidak bisa dikendalikan. Dan ketika pada tahap harus menentukan komitmen, sangat banyak pasangan yang menyadari sifat asli dari pasangan mereka. Premis ini yang ditawarkan Screenplay Films bagi penonton London Love Story 2," ungkap Michel Khatwani, Line Producer London Love Story 2.

Poster film London Love Story. (Screenplay Films)

Screenplay Films benar-benar mempertimbangkan semua aspek cerita London Love Story 2. Hampir semua pasangan akan melewati babak yang sama dialami Dave, Caramel, Gilang. Banyak twist cerita yang menjadikan cinta Dave, Caramel, Gilang menjadi masuk akal.

Jadi siapa lelaki yang memenangkan hati Caramel? Sepertinya keseruan cerita cinta London Love Story 2 akan terjawab di bioskop mulai 2 Maret 2017!

 

 

 

 

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Resmi, Xiaomi Mi 5C Rilis dengan Harga Rp 2,8 Jutaan

Posted: 01 Mar 2017 01:00 AM PST

Smartphone terbaru Xiaomi Mi 5C resmi meluncur. Smartphone ini sebelumnya telah diisukan bakal hadir dengan chip Xiaomi sendiri yang dinamai Pinecone S1.

Terbukti, smartphone itu memang dipersenjatai chipset perdana Xiaomi yang bernama Surge S1. Saat ini, smartphone itu hadir dengan RAM 3GB dan memori internal 64GB.

Mengutip laporan Gizmochina, Rabu (1/3/2017), Xiaomi Mi 5C masuk di golongan smartphone kelas menengah (mid-range). Meski begitu, seluruh desain dan tampilan ponsel ini tampak elegan.

Xiaomi Mi 5C hadir dalam berbagai pilihan warna seperti emas, hitam, dan pink. Dibandingkan smartphone Xiaomi lainnya, smartphone ini memiliki perbedaan signifikan, yakni kehadiran empat lengkungan di tiap sudutnya.

Smartphone ini memiliki baterai berkapasitas 2.860mAh untuk mendukung kinerjanya. Hal ini jugalah yang membuat Xiaomi Mi 5C berbobot sangat ringan, yakni hanya 134 gram dengan ketebalan 7,09mm. Layaknya perangkat premium, perusahaan menghadirkan fitur pengisian daya cepat untuk smartphone ini.

Mi 5C Hadir dengan chipset perdana besutan Xiaomi, Surge S1 (Sumber: Gizmochina)

Beralih ke layar, Xiaomi Mi 5C memiliki bentang layar 5,15 inci dengan resolusi 1.080 piksel. Xiaomi menjanjikan ponsel ini bakal bisa diperbarui ke OS Android Nougat 7.1 bulan Maret ini.

Dari segi kamera, smartphone ini dibekali kamera utama 12MP dengan sensor 1.25 pixels untuk mendukung fotografi di kondisi minim cahaya. Kehadiran algoritma dual ISP pada smartphone ini kabarnya mampu meningkatkan kecepatan kamera hingga 150 persen.

Mi 5C Hadir dengan chipset perdana besutan Xiaomi, Surge S1 (Sumber: Gizmochina)

Bukan hanya itu, smartphone ini juga dibekali fitur double noise optimization yang membantu mengurangi noise dan tetap mempertahankan detail gambar.

Xiaomi Mi 5C sendiri bakal mulai dijual pada 3 Maret di negara asalnya dengan harga 1.499 Yuan atau sekira Rp 2,8 jutaan. Belum disebutkan apakah smartphone ini akan melenggang ke pasar selain Tiongkok. Meski begitu, tak menutup kemungkinan Xiaomi Mi 5C hadir di Indonesia lantaran telah bekerja sama dengan PT Erajaya Swasembada dan manufaktur lokal PT Sat Nusapersada. 

(Tin/Why)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tertarik Pelajari Bahasa Arab? Cek Daftar Kosakata Populernya

Posted: 01 Mar 2017 01:00 AM PST

Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud mengunjungi Indonesia bersama pangeran-pangerannya pada 1-9 Maret 2017. Tak hanya itu, ia juga membawa rombongannya bahkan yang sudah jauh-jauh hari datang lebih dulu.

Maka, kesempatan bertemu dengan rombongan Arab Saudi mungkin saja lebih besar. Jika ingin menyapa dengan bahasa Arab, maka berikut ungkapan paling populer yang bisa Anda pelajari.

Dilansir dari laman Pinsleurapproach, Rabu (1/3/2017), bahasa Arab dipakai  di 28 negara Timur Tengah. Ada lebih dari 350 juta orang yang menggunakannya untuk bahasa sehari-hari. Meski ada lebih dari 30 dialek dan gaya penulisan yang berbeda, tetapi bahasa ini memiliki standar.

Adalah Bahasa Arab modern standar yang dimengerti oleh setiap orang dengan lidah ibu bahasa Arab. Sehingga bahasa ini lah yang bisa Anda pelajari.

Berikut kata dan ungkapan dalam bahasa Arab yang mungkin berguna untuk Anda;

Saya: Ana
Anda (pria): ʾAnta
Anda (wanita): ʾAnti
Anda (jamak): ʾAntum
Kami: Naḥnu
Mereka: Hom
Dia (pria): Huwa
Dia (wanita): Hiya
Ini (maskulin): Hadha
Ini (feminin): Hadhahi
Halo/damai: ʾAssalāmu ʿalaykum - marḥaban
Halo untuk menjawab/damai: Wā ʿalaykumu s-salām - marḥaban
Selamat datang: ʾAhlan
Selamat tinggal: Maʿa s-salāma
Selamat pagi: Sabaḥu l-ḫair
Selamat malam: Masāʾu l-ḫair
Selamat tidur (kepada pria): Tusbiḥ ʿala ḫair
Selamat tidur (kepada wanita): Tusbiḥi ʿala ḫair
Apa kabar: Kayfa l-ḥāl
Apa kabar (kepada pria): Kayfa hāluka
Apa kabar (kepada wanita): Kayfa hāluki
Dan Anda? (kepada pria): Wa ʾanta
Dan Anda? (kepada wanita): Wa ʾanti
Sampai jumpa (kepada pria): ʾArāka fima baʿd
Sampai jumpa (kepada wanita): Arāki fima baʿd
Apa namamu?: Mā smuk
Nama saya...: Ismi
Saya tidak bisa bicara bahasa Arab: Lā ʾataḥaddaṯu l-ʿarabiyyah
Saya bicara bahasa Inggris: Ataḥaddaṯu al-ingilīziyyah
Saya bisa sedikit bahasa Arab: Ataḥaddaṯu qalilan min l-ʿarabiyyah
Saya tidak tahu: Lā ʾaʿrif
Saya tidak mengerti: Lā ʾafham
Ya: Naʿam
Tidak: Lā
Tolong: Min faḍlik
Terima kasih: Šukran
Terima kasih banyak: Šukran jazīlan
Sama-sama: ʿAfwan
Permisi: ʿAfwan - ʿuḏran
Maaf: Āsif
Selamat: Mabruk
Berapa: Kam
Saya lapar: ʾAna jāʾiʿ

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kadin Akan Gelar Forum Bisnis dengan Pengusaha Arab Saudi

Posted: 01 Mar 2017 12:51 AM PST

Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia akan menggelar Indonesia-Saudi Arabia Business Forum sebagai bagian dari rangkaian kunjungan kenegaraan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud ke Indonesia. Rencananya, forum bisnis itu akan dihadiri oleh lebih dari 50 pengusaha dari kedua negara.

‎Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Tenaga Kerja Anton J Supit mengatakan, acara ini akan diselenggarakan pada Kamis, 2 Maret 2017 di Ballroom Grand Hyatt, Jakarta pukul 14.00 WIB. Dijadwalkan Menteri Perdagangan Indonesia Enggartiasto Lukita dan Menteri Perdagangan Arab Saudi juga akan hadir dalam forum ini.

"Besok jam 2 itu ada high level businessmen dari Saudi Arabia," ujar dia saat berbincang dengan Liputan6.com di Jakarta, Rabu (1/3/2017).

Sementara itu, Wakil Ketua Umum Kadin Bidang ‎Industri Johnny Darmawan menyatakan, ada sejumlah sektor bisnis yang akan dibahas dalam forum bisnis ini, antara lain minyak dan gas (migas), makanan dan minuman, properti, infrastruktur, pariwisata, serta industri manufaktur.

"Rencananya pasti banyak, terutama terkait masalah energi, UKM, haji. Kan yang diharapkan pemerintah US$ 25 miliar," kata dia.

Menurut Johnny, Kadin tidak memiliki target khusus untuk kesepakatan investasi yang dicapai oleh kedua negara. Namun demikian, pihaknya akan berupaya mempromosikan iklim investasi Indonesia kepada para pengusaha Arab Saudi tersebut.

"Kadin ingin sebesar-besarnya (target investasi). Kami hanya mendukung pemerintah untuk mencapai jumlah pertumbuhan di atas 7 persen. Untuk mencapai itu salah satu caranya dengan meningkatkan investasi," tandas dia.

Acara Indonesia-Saudi Arabia Business Forum ini juga mendapatkan dukungan penuh dari Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) dan Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM).

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Liga Champions: Eks Real Madrid Dukung Barcelona

Posted: 01 Mar 2017 12:45 AM PST

Gelandang Real Madrid, Guti memberikan dukungannya kepada Barcelona. Dia ingin Barcelona membalikkan keadaan di Camp Nou pada ajang Liga Champions.

Los Blaugrana --julukan Barcelona-- kalah 0-4 dari Paris Saint-Germain (PSG) di Parc des Princes, 15 Februari lalu pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Angel Di Maria mencetak dua gol pada laga itu. Dua gol PSG lainnya dicetak oleh Julian Draxler dan Edinson Cavani.

Peluang Barcelona lolos ke babak delapan besar Liga Champions terbilang sulit. Pasalnya, tim besutan Luis Enrique itu harus menang 5-0 di Camp Nou Stadium pada 9 Maret mendatang.

Namun Guti mengatakan kalau Barcelona masih punya peluang. Dia memberikan dukungannya agar Los Blaugrana kesulitan mengejar Real Madrid di Liga Spanyol.

"Saya ingin Barcelona bisa bangkit melawan PSG di Liga Champions. Syaratnya, mereka tidak usah memikirkan Liga Spanyol dulu," ujar Guti, dikutip dari Four Four Two.

Lebih lanjut, Guti memprediksi kalau Gerard Pique bakal menjadi penentu kemenangan Barcelona. "Saya ingin Pique mencetak gol kelima karena dia bisa melakukannya. Dia merupakan satu-satunya pemain yang bisa menyelesaikan banyak masalah meski mendapat banyak kritik," katanya mengakhiri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polri dan Arab Saudi Tingkatkan Kerja Sama Berantas Terorisme

Posted: 01 Mar 2017 12:45 AM PST

Kapolri Jenderal Tito Karnavian menggelar pertemuan dengan Kepala Kepolisian Arab Saudi Commisaris General Othman bin Naseer Al Mehrej. Pertemuan yang berlangsung di kediaman dinas Kapolri pada Selasa malam 28 Februari 2017 itu membahas sejumlah kerja sama.

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Boy Rafli Amar mengatakan, kerja sama yang dilakukan dengan Arab Saudi dalam hal penanganan di bidang transnasional combating crime.

"Hari ini akan dibulatkan dengan penandatanganan kesepakatan kerja sama," kata Boy di kompleks Mabes Polri, Jakarta, Rabu (1/3/2017).

Polri, sambung Boy, perlu meningkatkan kerja sama dengan Arab Saudi karena berbagai pertimbangan. Satu di antaranya yaitu meminimalisir dampak konflik di Timur Tengah khususnya Iraq dan Suriah.

"Salah satunya terorisme, kedua narkoba. Narkoba ini sama, kita juga seluruh dunia, ya Indonesia atau Arab Saudi menghadapi problema yang tidak kecil," ucap Boy.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Catat, Jurus Jitu Sukses Wawancara Kerja

Posted: 01 Mar 2017 12:41 AM PST

Wawancara kerja atau interview adalah pintu untuk menuju ke pekerjaan impian Anda. Namun, sebagian orang menganggap, invervew kerja sebagai hal yang menakutkan. Apalagi bagi Anda yang baru pertama kali. Hal itu akan membuat Anda gugup atau tidak percaya diri.

Biasanya interview akan dilakukan pada pagi hari. Jangan sampai last minute Anda menyiapkan semuanya yang diperlukan. Untuk itu, lakukan persiapan yang matang bisa menjadi modal utama saat interview. Berikut beberapa hal yang perlu disiapkan sebelum melakukan wawancara kerja.

Lokasi kantor

Sebelum interview kerja, alangkah baiknya Anda mengetahui alamat perusahaannya lebih dahulu. Anda juga boleh mencari lewat aplikasi petunjuk jalan atau bertanya dengan teman. Hal ini akan mempermudah Anda untuk mencari jalan terdekat yang akan ditempuh menuju ke lokasi tersebut.

Kalau hal itu dirasa belum cukup, Anda bisa survei ke alamat kantor tersebut satu hari sebelumnya. Perlu ingat, mengetahui lokasi kantor tersebut membuat Anda on time karena Anda sudah bisa menerka jalan mana yang lebih cepat menuju ke sana.

Jangan sampai karena belum tahu lokasi kantor itu membuat Anda terlambat. Ingat, keterlambatan saat melakukan wawancara kerja menjadi tanda Anda tidak profesional. Oleh sebab itu datanglah 30 menit sebelum Anda melakukan wawancara kerja.

Mencari tahu tentang perusahaan

Saat Anda menerima panggilan untuk inverview, pastikan Anda mengetahui seluk beluk perusahaan tersebut. Mulai dari sejarah, asal-usul sampai profil perusahaan. Jadi, saat pewawancara bertanya,"Apa yang Anda ketahui tentang perusahaan kami?" Anda tidak hanya terdiam dan tak bisa menjawab.

Jika Anda mengetahui tentang perusahaan itu, tak hanya berguna untuk menyamakan konteks pembicaraan, namun juga akan sangat berguna untuk menjawab pertanyaan paling mendasar tersebut.

Siapkan jawaban

Sejatinya dalam interview kerja, Anda akan melewati sesi tanya jawab. Hal itu meliputi pertanyaan tentang diri sendiri dan pekerjaan sebelumnya. Namun tidak dipungkiri, ada beberapa pertanyaan yang bersifat 'menjebak'. Misalnya, saat pewawancara bertanya "apa kekurangan Anda?"

Nah, pastikan jawaban Anda tetap menggunakan kata positif. Ingat, jangan berlebihan sehingga tidak terkesan negatif. Sebagai contoh, "saya sangat rajin". Tentu jawaban ini akan lebih baik ketimbang "saya pemarah".

Penampilan

Kemampuan tak melulu menjadi syarat utama dalam penerimaan kerja. Ada beberapa faktor lain yang bisa menjadi penentu keberhasilan Anda dalam sesi wawancara kerja, penampilan misalnya.

Untuk itu, sangat penting dalam wawancara kerja untuk terlihat pintar, bersih dan rapi. Tak peduli posisi apa yang akan Anda lamar tetapi berpenampilan yang formal menjadi keharusan saat wawancara kerja.

Kesehatan mulut

Ya, dalam interview pekerjaan, Anda akan melakukan tanya jawab dengan pewawancara. Secara tidak sadar pewancara akan mencium napas mulut dan dapat menilai Anda. Nah, jika Anda kurang tercium bau mulut, bisa jadi disebabkan oleh asupan makanan sebelum wawancara kerja atau gigi yang berlubang. 

Sebenarnya, hal itu bisa dicegah dengan menyikat gigi setelah Anda sarapan. Meski demikian, menyikat gigi saja belum tentu akan menghilangkan bau makanan di mulut Anda.

Untuk itu, Anda tidak ada salahnya memberikan perlindungan lebih untuk kesehatan mulut dan gigi. Salah satu solusinya, Anda bisa berkumur dengan mouthwash agar nafas menjadi segar.

Anda bisa gunakan LISTERINE Zero. Mouthwash dengan rasa lebih ringan dan mampu melawan 99,9% kuman penyebab bau mulut.

Ayo #BeraniTunjukinDirimu dengan kemampuan yang Anda punya saat wawancara kerja. Good luck!

 

(Adv/RP)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lakukan Ini Kepada Anak, Tora Sudiro Menyesal hingga Menangis

Posted: 01 Mar 2017 12:40 AM PST

Memberikan waktu serta mencurahkan kasih sayang kepada anak adalah keharusan bagi setiap orangtua. Inilah yang juga dilakukan Tora Sudiro terhadap anak-anak perempuannya.

Namun suatu ketika, aktor bertato ini tak menyadari bahwa ia sudah bersikap acuh terhadap salah satu anak tertuanya, Nayara Khanaya Sudiro. Padahal, saat itu sang anak sedang membutuhkan perhatiannya.

Tora Sudriro adalah aktor profesional asal Indonesia

"Kemarin tuh sempat, gue pikir gue iya (kasih waktu anak cerita) tapi ternyata enggak. Kadang kalau sudah pegang HP, kan sekarang bisa kerja lewat HP, gue enggak sadar kalau anak gue nih lagi ngobrol sama gue, gue nya malah main HP," ucap Tora Sudiro di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa (28/2/2017).

Ia melanjutkan, "Gue cuma 'Oh iya, masa sih, kok kamu gitu'. Tapi sebatas itu, itu sempat terjadi protes. Yang kayak gitu sebenarnya itu sesuatu yang elo enggak nyangka. Ini gara-gara kerjaan, dia lagi seru cerita, curhat atau apa, tapi lewat begitu aja di gue nya," Tora Sudiro menjelaskan.

Tora Sudiro bersama keempat orang anaknya. Foto: Panji Diksana/Liputan6.com

Kesal lantaran merasa diabaikan oleh Tora Sudiro, sang anak akhirnya melakukan protes. Di saat bersamaan bintang Extravaganza itu pun tersadar dan menyesali sikap acuhnya.

"Katanya, 'Gue pengin kalau elo lagi sama gue, waktunya buat gue,' oh iya kok gua enggak mikir ya. Akhirnya pas dia ngomong gitu, gue nangis sih. Maksud gue, aduh nih anak gue sudah gede juga ya, sudah 18 tahun, sudah bisa mengungkapkan," Tora Sudiro menguraikan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

SEJAGAT: Diduga Tumor, Ternyata Ada Makhluk Mengerikan Hidup di Kepala Wanita Ini

Posted: 01 Mar 2017 12:38 AM PST

Apa yang terjadi pada wanita bernama Wang ini cukup mengerikan. Awalnya, dokter menduga Wang menderita tumor. Namun ternyata, parasit hidup berukuran 9 cm yang ditemukan di kepalanya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

NEWS FLASH: Polri Koordinasi Jumlah Pengawal Raja Salman Selama di Indonesia

Posted: 01 Mar 2017 12:37 AM PST

Polri dan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) berkoordinasi dengan pihak pengamanan Raja Arab Saudi Salman bin Abdul Azis Al Saud guna menentukan jumlah pengawal.

Lihat juga:

Suasana Kedatangan Raja Salman di Indonesia

Kemeriahan Siswa SD di Bogor Sambut Kedatangan Raja Salman

1.100 Personel Kepolisian Bogor Amankan Jalur yang Dilalui Raja Salman

Pengalihan Arus Lalu Lintas Saat Raja Salman Menuju Bogor

Sambut Kedatangan Raja Salman, Lima Hotel di Bali Telah Dikosongkan

Ini yang Dilakukan Ahok Bila Bertemu Raja Salman

Polda Bali Sterilkan Penginapan dan Lokasi yang Dikunjungi Raja Salman

Raja Salman Kunjungi Istana Bogor, Kebun Raya Ditutup

Raja Salman Datang, Akses Gerbang Tol Bogor Ditutup

Inilah Kesibukan Warga Bogor Sambut Kedatangan Raja Salman

Sebagian Rombongan Raja Salman Tiba di Jakarta

Beginilah Penampakan Mobil Mewah Penjemput Rombongan Raja Arab Saudi

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

SEMENIT: Ini Agenda Kunjungan Raja Salman Selama di Indonesia

Posted: 01 Mar 2017 12:35 AM PST

Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud akan berkunjungan ke sejumlah lembaga dan bertemu sejumlah pejabat negara. Setelah dari Jakarta Raja Salman dan rombongan akan berlibur di Bali

 

Lihat juga:

Suasana Kedatangan Raja Salman di Indonesia

Kemeriahan Siswa SD di Bogor Sambut Kedatangan Raja Salman

1.100 Personel Kepolisian Bogor Amankan Jalur yang Dilalui Raja Salman

Pengalihan Arus Lalu Lintas Saat Raja Salman Menuju Bogor

Sambut Kedatangan Raja Salman, Lima Hotel di Bali Telah Dikosongkan

Ini yang Dilakukan Ahok Bila Bertemu Raja Salman

Polda Bali Sterilkan Penginapan dan Lokasi yang Dikunjungi Raja Salman

Raja Salman Kunjungi Istana Bogor, Kebun Raya Ditutup

Raja Salman Datang, Akses Gerbang Tol Bogor Ditutup

Inilah Kesibukan Warga Bogor Sambut Kedatangan Raja Salman

Sebagian Rombongan Raja Salman Tiba di Jakarta

Beginilah Penampakan Mobil Mewah Penjemput Rombongan Raja Arab Saudi

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dirumorkan ke Barcelona, Allegri Tertawa

Posted: 01 Mar 2017 12:34 AM PST

Kursi pelatih Barcelona yang kini diduduki Luis Enrique tengah panas. Penyebabnya kekalahan 0-4 klub Catalan itu dari Paris Saint-Germain (PSG) pada leg pertama Liga Champions, beberapa waktu lalu.

Kontrak Enrique yang habis pada Juni nanti dikabarkan tidak akan diperpanjang. Barcelona dirumorkan akan mencari pelatih baru. Manajer Everton, Ronald Koeman, disebut-sebut sebagai salah satu kandidat.

Akan tetapi, kandidat baru muncul. Seperti dilansir Football Espana, Rabu (1/3/2017), Massimiliano Allegri dikabarkan akan menjadi pengganti Enrique. Namun, pelatih Juventus itu menolak rumor tersebut.

"Saya belajar bahasa Spanyol? Saya cukup berjuang dengan Italia di sekolah," tutur Allegri tertawa.

"Tetapi, saya dapat memberitahu Anda bahwa saya punya pemahaman yang cukup baik dari dialek Turin, yang merupakan hal utama."

Nasib Barcelona di Liga Champions memang di ujung tanduk. Lionel Messi cs harus menang lima gol tanpa balas jika ingin lolos ke perempat final.

Selain Barcelona, Allegri sudah lebih dulu dikaitkan dengan Arsenal. Eks pelatih AC Milan tersebut dikabarkan bakal menjadi pengganti Arsene Wenger di Emirates Stadium.

Prestasi Allegri bersama Juventus menjadi penyebab sejumlah klub tertarik ingin menggunakan jasanya. Dia telah meraih tiga Scudetto bersama klub berjuluk Nyonya itu dan sekali ke final Liga Champions, sebelum dikalahkan Barcelona.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polisi Putar Video Kekerasan Mapala UII di Hadapan Saksi

Posted: 01 Mar 2017 12:33 AM PST

Polisi kembali memeriksa 11 orang peserta Mapala UII sebagai saksi terkait kasus dugaan penganiayaan dalam kegiatan diksar yang mengakibatkan tiga mahasiswa meninggal dunia.

Dalam pemeriksaan pada Selasa, 28 Februari 2017 itu, polisi memutar rekaman video kekerasan dalam kegiatan diksar Mapala UII di Tawangmangu, Karanganyar, Solo, Jawa Tengah.

"Penyidik memutar video rekaman kegiatan diksar," kata Wakapolres Karanganyar, Kompol Prawoko di Mapolres Karanganyar, Selasa, 28 Februari 2017.

Video kekerasan itu menjadi bukti baru dalam kasus ini. Video itu sengaja diputar penyidik guna mencari data maupun informasi baru yang kemudian dikonfirmasi dari mulut para saksi yang diperiksa. Apalagi, para saksi itu juga ikut dalam kegiatan diksar berujung tewasnya tiga mahasiswa Mapala UII itu.

"Video itu diputar dalam rangka mencari data baru dengan meminta keterangan dari saksi yang dipanggil hari ini," ujar Prawoko.

Video tersebut dijadikan sebagai bahan untuk proses penyidikan polisi dengan memanggil para peserta diksar ini. Video kekerasan itu didapatkan polisi setelah berhasil memulihkan file pada memori barang-barang elektronik yang disita.

Diduga kuat, para peserta dan panitia Mapala UII menghapus file-file berupa video kekerasan dalam diksar yang tersimpan dalam memori kamera, ponsel maupun laptop mereka.

Dalam pemeriksaan kali ini, Prawoko mengagendakan pemanggilan 14 saksi dari peserta untuk dimintai keterangan oleh penyidik, tetapi hanya 11 yang bisa memenuhi panggilan. Mereka adalah peserta diksar yang sempat dirawat di RS JIH Yogyakarta.

"Yang tidak hadir tiga orang saksi. Selanjutnya, mereka akan ‎hadir memenuhi panggilan penyidik pada hari besok. Pada hari Rabu besok juga ada pemeriksaan lanjutan kepada 13 saksi. Total saksi peserta yang diperiksa 27 orang," ujar Prawoko.

Dia menjelaskan, para saksi peserta diksar tersebut pernah dimintai keterangan oleh penyidik beberapa waktu lalu di Yogyakarta. Pemeriksaan kembali dilakukan karena adanya bukti baru yang ditemukan dalam kasus tersebut.

"Tujuan pemanggilan kembali saksi perserta diksar ini untuk mencari keterangan tambahan terkait hasil koordinasi dengan pihak kejaksaan  dalam rangka untuk pelengkapan berkas perkara," ujar dia.

Hal tersebut dilakukan mengingat pelimpahan pada tahap pertama ke Kejaksaan Negeri Karanganyar berupa berkas keterangan ternyata dinilai belum lengkap (P19) sehingga berkas tersebut dikembalikan lagi kepada polisi.

"Saat ini, kepolisian masih dalam pelengkapan berkas untuk dilimpahkan lagi ke kejaksaan," ucap Prawoko.

Sebelumnya, Polres Karanganyar sudah menetapkan dua orang sebagai tersangka kasus dugaan pengeroyokan dan penganiyaan dalam kegiatan diksar Mapala UII.

Keduanya, yakni M. Wahyudi alias Kresek dan Angga Septiawan alias Waluyo yang merupakan mahasiswa sekaligus anggota Mapala UII. Mereka dijerat dengan Pasal 170 ayat 2 KUHP tentang Pengeroyokan juncto Pasal 351 ayat 2 dan ayat 3 KUHP tentang Penganiayaan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

ENAM PLUS: Perlakuan Khusus Eskalator Khusus Raja Salman

Posted: 01 Mar 2017 12:33 AM PST

Rencana kedatangan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud jadi sorotan, beragam kemewahan ikut diboyong dari Arab Saudi ke Indonesia. Seperti mobil Mercy tipe S600 yang ikut dibawa hingga eskalator khusus untuk menurunkan sang raja dari pesawat.

 

Lihat juga:

Suasana Kedatangan Raja Salman di Indonesia

Kemeriahan Siswa SD di Bogor Sambut Kedatangan Raja Salman

1.100 Personel Kepolisian Bogor Amankan Jalur yang Dilalui Raja Salman

Pengalihan Arus Lalu Lintas Saat Raja Salman Menuju Bogor

Sambut Kedatangan Raja Salman, Lima Hotel di Bali Telah Dikosongkan

Ini yang Dilakukan Ahok Bila Bertemu Raja Salman

Polda Bali Sterilkan Penginapan dan Lokasi yang Dikunjungi Raja Salman

Raja Salman Kunjungi Istana Bogor, Kebun Raya Ditutup

Raja Salman Datang, Akses Gerbang Tol Bogor Ditutup

Inilah Kesibukan Warga Bogor Sambut Kedatangan Raja Salman

Sebagian Rombongan Raja Salman Tiba di Jakarta

Beginilah Penampakan Mobil Mewah Penjemput Rombongan Raja Arab Saudi

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hujan Deras dan Puluhan Ribu Pelajar Sambut Kedatangan Raja Salman di Kota Bogor

Posted: 01 Mar 2017 12:32 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Siti Aisyah Kenakan Rompi Anti-peluru Saat Masuk Ruang Sidang

Posted: 01 Mar 2017 12:32 AM PST

Malaysia pada Rabu mendakwa warga Indonesia bernama Siti Aisyahdan seorang warga Vietnam bernama Doan Thi Huong telah membunuh Kim Jong-nam, kakak tiri pemimpin Korea Utara Kim Jong-un.

Pembunuhan itu dilakukan dengan menggunakan racun super yang bisa mematikan dalam hitungan menit.

Dikutip dari Antara, Siti Aisyah, ibu berusia 25 tahun dari Jakarta, dan Doan Thi Huong (28) yang berasal dari daerah pedalaman utara Vietnam bisa digantung jika terbukti membunuh Kim Jong-nam di Kuala Lumpur International Airport pada 13 Februari kemarin.

Kedua perempuan itu dibawa polisi ke ruang sidang dengan tangan diborgol. Mereka terlihat mengenakan rompi anti-peluru. Tidak ada permohonan yang dicatat setelah dakwaan terhadap mereka dibacakan.

Aisyah yang pertama didakwa terlihat memahami dakwaan terhadapnya. Perempuan yang saat itu mengenakan jins dan kaus mengangguk ke petugas Kedutaan Besar Republik Indonesia saat meninggalkan ruang sidang.

Huong didakwa terpisah. Di ruang sidang dia mengenakan kaus kuning dan jins biru, dan rambut bergelombangnya dicat pirang.

Siti Aisyah dan Huong memberi tahu diplomat yang mengunjungi mereka di tahanan bahwa mereka tanpa sadar menjadi pion dalam pembunuhan yang menurut para pejabat intelijen Amerika Serikat dan Korea Selatan diatur oleh agen-agen Korea Utara.

Pengacara Huong mengatakan kepada para pewarta di luar pengadilan bahwa kliennya memberi tahu dirinya tidak bersalah. "Dia membantah. Dia bilang 'Saya tidak bersalah'," kata Selvam Shanmugam.

"Tentu dia tertekan karena dia menghadapi hukuman mati," kata dia.

Persidangan selanjutnya dijadwalkan berlangsung 13 April, ketika jaksa akan mengajukan permohonan agat para tertuduh disidangkan bersama.

Kim Jong-nam, yang mengkritik rezim keluarganya dan saudara tirinya Kim Jong-un, tewas setelah dua perempuan mengoleskan VX ke wajahnya. VX adalah bahan kimia yang menurut Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) merupakan senjata pemusnah massal.

Dia tewas saat menunggu penerbangan menuju Makau, wilayah China, tembat dia tinggal di bawah perlindungan Beijing sejak mengasingkan diri beberapa tahun lalu.

Di persidangan, dakwaan terhadap Aisyah yang pertama dibacakan, disusul dakwaan terhadap Huong.

Menurut surat dakwaan, Siti Aisyah dan Doan Thi Huong serta empat orang tak bernama lainnya, yang masih buron berada di aula keberangkatan bandara dengan niat untuk membunuh warga Korea Utara.

Seorang pria Korea Utara yang diidentifikasi polisi sebagai Ri Jong Chol, masih ditahan polisi dan belum didakwa.

Polisi sudah mengidentifikasi tujuh warga Korea Utara lain yang diduga terlibat dalam perkara pembunuhan itu, termasuk seorang pegawai kedutaannya di Kuala Lumpur.

Di tengah ketegangan diplomatik antara kedua negara, delegasi pejabat tinggi Korea Utara tiba di ibu kota Malaysia pada Selasa guna mengupayakan pembebasan warganya dan penyerahan jenazah korban pembunuhan.

Korea Utara mengakui bahwa korban adalah warganya, tapi tidak mengakui bahwa dia adalah kakak tiri pemimpinnya, Kim Jong-un, demikian menurut warta kantor berita Reuters.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pantang Menyerah, Citra Kuliah Sambil Menjadi Penjaga Kios

Posted: 01 Mar 2017 12:30 AM PST

Nama lengkapnya, Citra Dewi Nawang Wulan, berasal dari Desa Bulaklo, Balen, Bojonegoro, Jawa Timur. Saat ini ia sedang duduk di Prodi Pendidikan Bahasa Arab semester VI (enam). Sejak sekitar empat bulan yang lalu, ia memutuskan untuk kuliah sambil bekerja menjadi penjaga kios di Pasar Sumberejo. Peran itu ia lakoni karena ia ingin meringankan beban orangtuanya.

Ia bercerita bahwa ia merasa sangat beruntung bisa mendapatkan pekerjaan tersebut, karena ia berasal dari keluarga sederhana. Ayahnya bekerja sebagai petani dan ibunya menjadi penjual lontong di desanya. Sebelum bekerja di pasar, ia juga membantu ibunya berjualan lontong. Ia juga tidak pernah mengeluhkan pekerjaannya itu, bahkan ia merasa sangat bersyukur karena bisa meringankan beban orangtuanya.

Setiap hari dari jam 07.00 pagi hingga 13.00 siang, ia bekerja menjaga kios tas dan sandal-sepatu dan melayani para pembeli dengan sepenuh hati. Hal itu sama sekali tidak mengganggu perkuliahannya, karena perkuliahan dimulai pukul 13.00 siang hingga pukul 17.00 sore.

Meskipun sambil bekerja, ia tidak pernah lupa akan tugasnya dalam perkuliahan. Ia terbilang menjadi mahasiswa yang rajin dan berprestasi. Selain itu, ia juga masih menyempatkan diri untuk aktif dalam dunia organisasi kampus, yakni dengan menjadi Bendahara BEM STAI Attanwir Periode 2016.

Mari kita belajar dari Mbak Citra ini. Jadi meskipun kuliah sambil bekerja, ia tetap bisa menjadi mahasiswa yang berprestasi dan juga aktif di organisasi. Semoga cerita singkat ini bisa menjadi inspirasi mahasiswa.

Penulis :

Muha Jir

Sahabat Liputan6

Jadilah bagian dari Komunitas Campus CJ Liputan6.com dengan berbagi informasi & berita terkini melalui e-mail: campuscj6@gmail.com serta follow official Instagram @campuscj6 untuk update informasi kegiatan-kegiatan offline kami.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cara Bedakan Orang Pintar dan yang Sok Tahu

Posted: 01 Mar 2017 12:30 AM PST

Kita tidak boleh cepat-cepat mempercayai informasi yang diberikan orang lain. Kebanyakan orang mengira apabila informasi didapat dari keluarga atau orang terdekat, maka informasi tersebut benar.

Perlu diketahui bahwa tidak semua hal yang dikatakan orang terdekat itu benar dan bukan berarti seseorang yang terkesan memiliki wawasan luas itu pintar. Sangat mungkin ia hanya sok tahu-menahu akan suatu hal dan memang memiliki kelebihan yaitu mudah meyakinkan orang lain dengan mimik wajah tertentu dan pemilihan kata sulit saat berbicara.

Jika tidak ingin dibohongi orang yang sok tahu, kenali terlebih dahulu perbedaan orang pintar berwawasan luas dengan yang hanya sok tahu saja, seperti dimuat laman Marie Claire, Selasa (1/3/2017).

Orang yang sok tahu umumnya suka memotong pembicaraan orang lain, sedangkan orang yang betul-betul pintar dan mengetahui bahan yang sedang dibahas akan memilih untuk diam mendengarkan.

Teknik merespon

Orang yang sok tahu akan berusaha untuk memberikan saran tanpa diminta, terkadang sarannya terdengar seperti instruksi seolah tidak ada jalan lain. Orang pintar akan lebih memilih untuk diam tetap mendengarkan, mengiyakan dan hanya akan memberi saran ketika diminta.

Faktor konsisten

Orang yang sok tahu umumnya suka membuat cerita sendiri dan ini membuatnya kurang konsisten karena semuanya dibuat melalui skenario yang ada di kepalanya. Pola cerita bisa berubah kapan saja, di tengah, di akhir, kapan saja. Orang yang pintar tahu yang sebenarnya dan ia akan konsisten menjelaskan apa yang ia tahu dari A sampai Z.

Orang yang sok tahu cenderung memilih untuk menyelamatkan atau membela diri sendiri, ia tidak mau terlihat jelek, kurang atau pun salah di mata orang lain. Sementara orang pintar akan memilih untuk mengakui jika ada salah atau informasi yang diberikan belum tentu sepenuhnya benar. Ia juga akan mempertanggung jawabkan kesalahan yang ia perbuat.

Faktor 'cari perhatian' (caper)

Orang yang sok tahu akan fokus pada upaya penonjolan dirinya di hadapan orang lain. Ia umumnya tidak ingin orang lain mendapatkan celah untuk menjatuhkannya. Orang yang pintar akan memilih untuk tidak pamer akan kelebihannya dan fokus memperbaiki dirinya dengan membersihkan jiwa serta mengubah perilaku yang kurang berkenan di hati orang lain.

Sumber informasi

Orang yang sok tahu akan lebih mengandalkan informasi dari sumber tidak terpercaya seperti temannya atau orang lain yang tidak disertai fakta-fakta resmi. Orang pintar tentunya akan mengandalkan sumber terpercaya dan itu pun mereka tidak akan sombong dan akan menjelaskannya sebagai opini perorangan.

Gila status

Orang yang sok tahu akan berusaha keras untuk membuat dirinya terlihat pintar di mata orang. Sementara orang yang betul-betul pintar akan memilih untuk tidak sombong dan biarkan orang lain tahu kehebatannya dari orang lainnya. Ia juga akan berpikir bahwa semua orang memiliki kemampuan serta keunikan masing-masing yang tidak membuatnya lebih atau pun kurang dari yang lainnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: 50 Ribu Siswa di Bogor Antusias Sambut Raja Salman

Posted: 01 Mar 2017 12:28 AM PST

Sebanyak 50 ribu pelajar SD, SMP, dan SMA di Kota Bogor, Jawa Barat sangat antusias menyambut kedatangan Raja Salman bin Albudlaziz al Saud di Istana Bogor.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Rabu (1/2/2017), para siswa itu berjajar rapi di sepanjang Jalan Raya Bogor, tepatnya di sekitar Tugu Kujang. Para pelajar itu terdiri dari 20 ribu siswa, sementara dari SMP dan SMA sekitar 30 ribu orang. 

Para pelajar ini telah bersiap sejak pukul 11.00 WIB di jalan-jalan protokol yang akan menjadi jalur lintasan rombongan Raja Salman. Yaitu mulai Tugu Kujang, Jalan Otto Iskandardinata, Jalan Juanda hingga ke Istana Bogor.

Para pelajar itu berdiri sambil membawa bendera Indonesia dan Arab Saudi. Selain bendera, puluhan ribu siswa ini juga diminta secara khusus memakai busana muslim untuk menyambut Raja Salman.

Simak tayangan video penyambutan Raja Salman di Bogor berikut ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Federal Oil Raih Penghargaan Top Brand Award 2017

Posted: 01 Mar 2017 12:28 AM PST

Untuk keempat kalinya secara berturut-turut, Federal Oil kembali berhasil meraih penghargaan merek bergengsi TOP BRAND AWARD 2017 dalam kategori Pelumas Motor (Two Wheel Engine Lubricant). Keberhasilan ini merupakan bentuk kepercayaan dari pelanggan terhadap merek Federal Oil.

Survey TOP BRAND 2017 yang dilakukan di 15 kota, yaitu Jabodetabek, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Malang, Medan, Pekanbaru, Palembang, Balikpapan, Samarinda, Banjarmasin, Makasar, Denpasar dan Manado yang melibatkan responden sebanyak 9900 sampel random dan 2500 sampel booster. Secara umum responden yang tersebar di 15 kota ini menempatkan merek Federal Oil menjadi salah satu yang terbaik dalam parameter Top of Mind, Top Of Market Share, dan TOP of Commitment Share yang menjadi dasar penilaian TOP BRAND AWARD.

Herry Hambaly, Sales & Marketing Direktur PT. Federal Karyatama produsen Federal Oil, menyatakan bahwa tahun 2016 secara umum Kami terus melakukan interaksi intensif dengan konsumen-konsumen Kami melalui sejumlah program marketing dan promosi yang berkesinambungan. "Sudah menjadi komitmen Kami untuk terus memberikan yang Spesial kepada para konsumen dan loyalis Federal Oil ", ujar Herry. Konsistensi Federal Oil ini mendapatkan ganjaran positif berupa penghargaan TOP BRAND AWARD 2017 secara berturut-turut untuk keempat kalinya sejak 2014.

Acara seremonial penghargaan ini diselenggarakan di Hotel Mulia Senayan, Jakarta pada 24 Februari 2017 yang juga menjadi ajang pertemuan para pimpinan perusahaan dan pemegang merek. Kemasan acara yang hangat dan menghibur menjadikan acara yang sifatnya seremonial ini menjadi tetap menarik.

Federal Oil adalah merek unggulan dari PT. Federal Karyatama, anak perusahaan dari MPM sebuah perusahaan Consumer Otomotif terkemuka di Indonesia. Pada tahun 2016 lalu, Federal Oil mencatat sejumlah prestasi terkait penghargaan merek, diantaranya TOP BRAND 2016, BEST BRAND 2016, SOCIAL MEDIA AWARD 2016, DAN DIGITAL POPULAR BRAND AWARD 2016 serta sertifikasi Standar Nasional Indonesia (SNI). Sejak tahun 2014, Federal Karyatama memproduksi lini produk baru untuk kategori roda empat dengan merek Federal Mobil.

 

(Adv/PR)

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

NEWS FLASH: Inilah Hidangan Lezat yang Disuguhkan Kepada Rombongan Raja Salman

Posted: 01 Mar 2017 12:22 AM PST

Rombongan Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud bakal disajikan berbagai hidangan lezat saat berada di Indonesia. Aerofood ACS anak perusahaan dari Garuda Indonesia dipercaya melayani penyajian makanan kelas atas untuk rombongan raja tersebut.

 

Lihat juga:

Suasana Kedatangan Raja Salman di Indonesia

Kemeriahan Siswa SD di Bogor Sambut Kedatangan Raja Salman

1.100 Personel Kepolisian Bogor Amankan Jalur yang Dilalui Raja Salman

Pengalihan Arus Lalu Lintas Saat Raja Salman Menuju Bogor

Sambut Kedatangan Raja Salman, Lima Hotel di Bali Telah Dikosongkan

Ini yang Dilakukan Ahok Bila Bertemu Raja Salman

Polda Bali Sterilkan Penginapan dan Lokasi yang Dikunjungi Raja Salman

Raja Salman Kunjungi Istana Bogor, Kebun Raya Ditutup

Raja Salman Datang, Akses Gerbang Tol Bogor Ditutup

Inilah Kesibukan Warga Bogor Sambut Kedatangan Raja Salman

Sebagian Rombongan Raja Salman Tiba di Jakarta

Beginilah Penampakan Mobil Mewah Penjemput Rombongan Raja Arab Saudi

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Reza eks Noah Kaget Andika The Titans Masih Pakai Narkoba

Posted: 01 Mar 2017 12:20 AM PST

Mantan personel NOAH, Reza, kaget ketika mendengar kabar penangkapan sahabatnya sesama personel Peterpan, Andika The Titans, karena kasus narkoba. Sebagai sahabat, Reza tak menyangka jika Andika masih akrab dengan barang haram tersebut.

"Ya Allah, innalillahi. Ini benar Andika saya (Peterpan)? Setahu saya sudah enggak pakai lagi, enggak kenal yang begitu lagi. Sekarang sudah enggak," kata Reza saat dihubungi, Rabu (1/3/2017).

Reza eks Noah

Beberapa waktu lalu pun Reza sempat bertemu dengan Andika. Namun, Reza tak menyangka jika Andika masih menggunakan narkoba.

"Saya sempat ketemu dua bulan lalu, saya enggak tahu lagi. Saya SMS engak dibalas dan enggak berhubungan lagi. Waktu itu ketemu di rumah, sering silaturahmi dan saya kasih gamis," ujar Reza.

Jika ada kesempatan, Reza pun berencana menjenguk Andika The Titans yang dikabarkan telah diamankan Polrestabes Bandung. "Saya coba (jenguk)," ucapnya. (fei)‎

ciricara.com

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Porsche Luncurkan Laptop Seharga Rp 33,2 Jutaan

Posted: 01 Mar 2017 12:20 AM PST

Siapa pun tahu, Porsche adalah perusahaan otomotif, yang utamanya memproduksi mobil-mobil sport dengan harga supermahal. Namun anak usahanya yang bernama Porsche Design baru-baru ini dikabarkan membuat produk laptop 2 in 1 dengan harga cukup mahal.

Sebagaimana Tekno Liputan6.com kutip dari Mirror, Rabu (1/3/2017), laptop dengan nama The Porsche Design Book One ini diperkenalkan di ajang Mobile World Congress (MWC) 2017 Barcelona.

Harganya tak tanggung-tanggung, yakni US$ 2.495 atau sekitar Rp 33,2 juta. Tentu harga tersebut cukup mahal bagi produk komputer. 

Laptop dengan bentang layar 13,3 inci itu dipersenjatai prosesor Core i7 dan RAM 16GB. Selain itu, spesifikasi lainnya termasuk ruang penyimpanan SSD berkapasitas 512GB dan sebuah keyboard mewah.

Laptop mahal milik Porsche (Sumber: Mirror)

Bisa dibilang, laptop Porsche ini merupakan versi mahal dari Surface Book yang memiliki kemampuan serupa. Kemampuan yang dimaksud adalah layar laptop bisa dilepas untuk membuatnya terlihat sebagai tablet. Rencananya, laptop yang berjalan di Windows 10 ini bakal dirilis di Amerika Serikat pada April mendatang.

Laptop mahal milik Porsche (Sumber: Mirror)

Porsche Design memang biasa membuat berbagai gadget dengan material mewah dan harga mahal. Seperti beberapa tahun lalu, perusahaan ini juga melakukan kustomisasi sebuah BlackBerry Bold 9000 dengan menambahkannya logo Porsche.

Produk tersebut kemudian dinamai BlackBerry Porsche Design P'9981. Smartphone itu dijual dengan harga US$ 1.585 atau sekira Rp 21,1 jutaan.

(Tin/Why)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Pasca-Bom Bandung, Kelurahan Arjuna Mulai Dibersihkan

Posted: 01 Mar 2017 12:19 AM PST

Dua hari pasca-aksi teror bom Bandung, garis polisi yang menempel gedung Kelurahan Arjuna kini dibuka. Sejumlah pegawai kelurahan dibantu karang taruna mulai membersihkan pecahan kaca yang berserakan di lantai.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Rabu (1/2/2017), mereka juga membenahi lantai dua bangunan yang merupakan ruangan aula dan perpustakaan yang berantakan setelah sempat dibakar pelaku bom Bandung, Yayat Cahdiyat.

Untuk sementara waktu, aktivitas pelayanan masyarakat di kantor kelurahan masih dilakukan di Kantor Kecamatan Cicendo.

"Untuk aktivitas pelayanan, kami sudah membuat surat ederan pada RW, RT dan warga sekitar. Hari ini pemulihan dulu. Komputer hancur dilempar, ada yang dibakar. Jadi belum bisa aktivitas pelayanan dilakukan di sini," jelas Cmat Cicendo Fajar Kurniawan.

Namun dipastikan pada Senin, 6 Maret 2017, pelayanan di Kantor Kelurahan Arjuna akan kembali normal.

Senin 27 Februari kemarin, Kelurahan Arjuna menjadi lokasi persembunyian terduga teroris bom Bandung, Yayat Cahdiyat setelah meledakkan bom panci di taman pandawa Bandung.

Pelaku bom Bandung sempat terlibat baku tembak, namun akhirnya tewas setelah diberondong peluru polisi.

Simak tayangan video bersih-bersih usai bom Bandung selengkapnya berikut ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Piala Presiden: Jokernya Arema ke Padang Pakai Sandal Jepit

Posted: 01 Mar 2017 12:15 AM PST

Arema FC sudah tiba di Padang pada Selasa (28/2/2017). Mereka terbang ke Kota Bengkuang untuk menghadapi Semen Padang di Stadion Agus Salim pada leg pertama babak semifinal Piala Presiden, besok.

Jelang keberangkatan ke Padang, rupanya ada cerita menarik dari striker Arema, Sunarto. Pemain berjuluk Joker itu hanya membawa barang seadanya ke kandang Semen Padang.

Bahkan, Sunarto hanya menggunakan sendal jepit dan membawa tas ransel ke Padang. Hal ini disebabkan karena dia mendapat panggilan mendadak dari pelatih Aji Santoso.

Sehari sebelum keberangkatan, nama Sunarto tidak diumumkan bakal dibawa ke Kota Bengkuang. Aji memasukan nama Sunarto untuk menggantikan Benny Wahyudi yang belum pulih dari cedera lutut.

"Saya baru lihat pesan singkat itu jam 10.00. Kebetulan ada telepon dari tim pelatih. Karena tinggal 30 menit pesawat mau berangkat, saya secepatnya bersiap dan ke bandara. Untung rumah saya dekat," kata Sunarto, dikutip dari laman resmi Arema FC.

Lebih lanjut, Sunarto mengatakan kalau dirinya sudah terbiasa pergi dadakan bersama klub berjulukan Singo Edan tersebut. Jokernya Arema itu siap memberikan yang terbaik di leg pertama semifinal Piala Presiden 2017.

"Sudah biasa kok mendadak begini. Hal yang penting adalah, saya bisa datang dan siap bantu tim," imbuh jebolan Akademi Arema itu sambil tertawa.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Saksikan Live Streaming Dialog Ekonomi Bersama Menko Perekonomian

Posted: 01 Mar 2017 12:15 AM PST

Masalah ketimpangan ekonomi masih jadi pekerjaan rumah banyak negara termasuk Indonesia. Pemerintahan Jokowi-JK pun terus berupaya menekan tingkat ketimpangan ekonomi.

Di awal tahun 2017, Presiden Jokowi mengeluarkan program besar Kebijakan Ekonomi Berkeadilan dengan tujuan meningkatkan kapasitas serta memperbaiki kualitas hidup masyarakat ekonomi lemah.

Seperti apa kebijakan ekonomi berkeadilan tersebut? Simak dalam acara Dialog Ekonomi bersama Menteri Perekonomian Darmin Nasution di bawah ini atau klik di sini.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kemenag Inisiasi Pertemuan Ormas Islam dengan Raja Salman

Posted: 01 Mar 2017 12:13 AM PST

Kementerian Agama (Kemenag) akan menginisiasi pertemuan Raja Salman bin Abdulaziz al Saud beserta rombongan dengan tokoh agama dan organisasi masyarakat (ormas) di Indonesia. Selain dari unsur Islam, akan juga diadakan pertemuan lintas agama dengan raja dari negara kaya minyak tersebut.

Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengatakan, akan ada dua pertemuan yang akan digelar pihaknya dengan Raja Salman yang melibatkan ormas di Indonesia. Rencana pertemuan tersebut masih terus dimatangkan hingga saat ini.

"Sejak kemarin kita siapkan. Ada dua pertemuan dengan tokoh agama. Pertama, tokoh umat Islam, ormas Islam. Kedua, tokoh dari majelis agama yang sifatnya lintas agama. Ini terus kita perbaiki persiapkan terus sampe saatnya nanti betul betul fix kita finalkan dan kita tindaklanjuti," ujar Lukman di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (1/3/2017).

Lukman menyatakan, tidak semua ormas Islam akan diundang dalam pertemuan tersebut. ‎Hal tersebut lantaran keterbatasan waktu dan tempat dari pelaksanaan pertemuan ini. Namun, menurut dia tokoh agama dan ormas yang hadir telah mewakili yang lainnya.

"Ada beberapa yang selama ini menjadi bagian dari MUI (Majelis Ulama Indonesia) ada Pimpinan MUI dan beberapa ormas Islam. Pemerintah minta maaf yang sebesar-besarnya tidak mungkin mengundang semua ormas karena ormas ratusan jumlahnya. Tentu tidak bisa karena tempatnya terbatas dan waktunya terbatas. Tidak ada pilihan representasi lah yang sifatnya perwakilan saja," jelas dia.

Pertemuan dengan tokoh agama dan ormas Islam rencananya akan dilakukan pada Kamis 2 Maret 2017‎ dan rencananya ada lebih dari 20 ormas akan dilibatkan. Sementara untuk pertemuan dengan tokoh lintas agama akan dilaksanakan pada Jumat 3 Maret 2017.

"(Dengan tokoh dan ormas Islam) Kamis siang setelah beliau dari DPR, menuju Masjid Istiqlal. Dari Istiqlal ke Istana, dan Presiden yang jadi host pertemuan itu. (Yang ‎lintas agama) Jumat setelah salat Jumat. Tempatnya masih kita jajaki," kata dia.

Menurut Lukman, ada sejumlah hal yang akan dibahas dalam dua pertemuan ini. Salah satunya soal penanggulangan teroris dan perdamaian dunia.

"Intinya, bagaimana agama dimanfaatkan untuk menjadi landasan, dasar kita, sekaligus tujuan untuk menciptakan peradaban dunia yang penuh kedamaian. Upaya kita untuk menanggulangi tindak kekerasan, terorisme, ekstremisme akan lebih kita teguhkan melalui pertemuan tadi itu," ungkap dia.

Sementara saat ditanya soal kehadiran ormas Forum Pembela Islam (FPI) dan Rizieq Shihab dalam pertemuan tersebut, Lukman tidak memberikan jawaban yang pasti terkait hal tersebut.

‎"Segala sesuatu yang terkait hal ini dipersiapkan Kemenlu (Kementerian Luar Negeri) dan pihak pemerintah Saudi tentu atas persetujuan kedua belah pihak. Ini terus kita matangkan," Lukman menandaskan.

Raja Salman dan rombongannya berada di Indonesia pada 1-9 Maret 2017. Kegiatan kenegaraan akan dilaksanakan pada 1-3 Maret. Pada 4-9 Maret, rombongan Raja Salman akan berlibur di Bali.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Daihatsu Tunggu Prototipe Mobil Pedesaan Kemenperin

Posted: 01 Mar 2017 12:13 AM PST

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) mengaku belum bisa bicara banyak soal proyek mobil pedesaan Kementerian Perindustrian (Kemenperin). Pasalnya, mereka masih menunggu prototipe dari kementerian untuk bisa melangkah lebih jauh.

"Belum ada pembicaraan sama sekali. Waktu itu kami diundang, mereka baru bilang minta bantu, kerjasama. Saya belum lihat prototipenyanya seperti apa," ujar Presiden Direktur PT ADM Sudirman MR, di pabrik Daihatsu Sunter, Jakarta, Rabu (1/3/2017).

Menurut Sudirman, Daihatsu baru bisa menentukan apa yang bisa mereka lakukan setelah prorotipe mobil desa dari Kemenperin keluar. "Mereka bilang kami akan diundang lagi, tapi untuk kapannya belum ada pemberitahuan," tambah Sudirman.

Sejauh ini, menurut kabar yang beredar, mobil desa ini tidak hanya untuk mengangkut barang, tapi juga transportasi secara umum atau istilahnya multi purpose. "Ini yang saya dengar, jadi bukan untuk dagang saja," aku Sudirman.

Sebelumnya, Kemenperin memastikan akan mengajak sejumlah pabrikan mobil kenamaan dalam proses produksi mobil pedesaan. Dimana, salah satunya yang akan digandeng adalah Daihatsu. Satu lagi adalah Toyota, perusahaan induk Daihatsu.
 
"Kami lagi coba untuk kerjasama dengan Toyota dan Daihatsu," ujar Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi dan Elektronika (ILMATE) I Gusti Putu Suryawirawan, awal Februari lalu.

Putu sebetulnya sudah memberikan sejumlah patokan. Misalnya, Daihatsu dan Toyota akan diminta membuat komponen kritikal seperti mesin dan transmisi. Kendaraan ini akan disesuaikan dengan kontur desa yang kurang baik.

Mesinnya berkapasitas 1.000 cc ke bawah, serta harus mampu membawa hasil pertanian hingga satu ton. Untuk bakan bakar, rencananya akan menggunakan gas (BBG) karena dinilai lebih murah, efisien, dan ramah lingkungan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

NEWS FLASH: Warga Bogor Antusias Sambut Kedatangan Raja Salman

Posted: 01 Mar 2017 12:12 AM PST

Ribuan warga Bogor mulai memadati jalanan sekitar Istana Bogor. Mereka bersiap menyambut kedatangan Raja Salman. Mereka yang tumpah ruah di jalan adalah siswa dan masyarakat Bogor.

 

Lihat juga:

Suasana Kedatangan Raja Salman di Indonesia

Kemeriahan Siswa SD di Bogor Sambut Kedatangan Raja Salman

1.100 Personel Kepolisian Bogor Amankan Jalur yang Dilalui Raja Salman

Pengalihan Arus Lalu Lintas Saat Raja Salman Menuju Bogor

Sambut Kedatangan Raja Salman, Lima Hotel di Bali Telah Dikosongkan

Ini yang Dilakukan Ahok Bila Bertemu Raja Salman

Polda Bali Sterilkan Penginapan dan Lokasi yang Dikunjungi Raja Salman

Raja Salman Kunjungi Istana Bogor, Kebun Raya Ditutup

Raja Salman Datang, Akses Gerbang Tol Bogor Ditutup

Inilah Kesibukan Warga Bogor Sambut Kedatangan Raja Salman

Sebagian Rombongan Raja Salman Tiba di Jakarta

Beginilah Penampakan Mobil Mewah Penjemput Rombongan Raja Arab Saudi

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pria yang Cium Kening Raja Salman di Malaysia Keturunan China

Posted: 01 Mar 2017 12:11 AM PST

Dari Bandara Halim Perdanakusuma, Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz mengawali kunjungannya ke Indonesia, Rabu 1 Maret 2017. Turun dengan menggunakan eskalator dan lift, pemimpin dari Dinasti Saud itu disambut Presiden Jokowi dan sejumlah pejabat, termasuk Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Seperti diabadikan dalam foto, Raja Arab tersenyum saat menjabat tangan Gubernur DKI Jakarta yang keturunan China itu. 

Ahok terlihat membungkuk saat menyalami Raja Salman yang baru saja mendarat. ia juga turut dalam rombongan mengantarkan raja ke limosin yang telah dipersiapkan.

Adegan jabat tangan antara Raja Salman dan Ahok mengingatkan pada sambutan yang didapat sang pemimpin di Malaysia dari seorang pria sepuh keturunan Tionghoa.

Pria itu mencium kening sang raja dengan akrab. Seperti dikutip dari Al Arabiya pada Rabu (1/3/2017), ia adalah Syekh Hussain Yee, ulama Malaysia keturunan China.

Ia yang sebelumnya memeluk Buddha menjadi mualaf di usia 18 tahun pada tahun 1968. 

 

 

Raja Salman saat bersalaman dengan Gubernur DKI Jakarta Ahok. (Istimewa)

Syekh Lee memiliki hubungan erat yang panjang dengan Arab Saudi, setelah menuntut ilmu di University of Madinah, mengambil jurusan Ilmu Hadits.

Syekh Lee juga pendiri dan presiden dari organisasi Al-Khaadem. Ia juga penasihat bagi kantor mubaligh Malaysia, PERKIM fokus untuk membimbing para mualaf.

Ulama berusia 67 tahun itu pernah menjabat sebagai direktur Da'wah for the Islamic Center in Hong Kong dari tahun 1984 hingga 1985.

Foto pertemuan dengan Raja Salman juga diposting dalam akun Facebook Shaykh Hussain Yee.

"Kita berkumpul di sini untuk membantu, memperkuat, dan mendukung negara Islam (Malaysia) yang mendukung dan melindungi ajaran Islam," demikian kutipan pidato Raja Salman yang diposting dalam lama Facebook tersebut.

Dalam postingan sebelumnya, yang bertanggal 5 Februari 2017, Hussain Yee juga menyebarkan kata-kata mutiara.

"Islam bukan tiket bagi kita untuk menghakimi yang lain. Islam bagi diri saya adalah (jalan) untuk menjadi manusia yang lebih baik, untuk menjadi teladan bagi yang lain."

Raja Salman memulai kunjungan ke Asia dan menjadikan Malaysia negara pertama yang ia singgahi.

Selain meningkatkan kerja sama, Raja Salman menjalani serangkaian agenda di Kuala Lumpur. Di antaranya adalah meraih gelar kehormatan dari Pusat Kebudayaan International Islamic University Malaysia (IIUM) dan bertemu dengan Mufti Malaysia Dr Zu Alkifil bin Mohammed.

Setelah itu, Raja Salman memulai kunjungan ke Indonesia dengan membawa rombongan 1.500 orang termasuk 112 delegasi resmi.

Kargo seberat 459 ton yang dibawa langsung menggunakan pesawat dari Arab Saudi, mengangkut sejumlah keperluan rombongan, termasuk 2 mobil mewah Mercedes Benz dan tangga otomatis. Pemerintah RI pun menyiapkan toilet dan bangku khusus untuk Raja Salman. 

Selain mengunjungi Jakarta dan Bogor, Raja Salman juga akan menikmati Bali sebelum akhirnya bertolak  menjuju Brunei, Jepang, China, Maladewa dan Yordania. Di Maladewa Raja Salman akan menghabiskan dua pekan berlibur. 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Without Borders, Kisah Sukses Iwan Sunito Taklukkan Australia

Posted: 01 Mar 2017 12:04 AM PST

Seolah satu keping mata uang bersisi ganda, untung-rugi, gagal-sukses menjadi hal yang biasa untuk pengusaha yang membangun bisnisnya. Cerita inilah yang dibagikan pegusaha Iwan Sunito dalam bukunya Without Borders.

Melalui buku Without Borders, Iwan Sunito berbagi pengalamannya berangkat dari pedalaman Kalimantan menjadi pengusaha properti yang sukses di benua Australia. 

"Setiap kita punya kesuksesan tanpa batas. Buku ini adalah cerita inspiratif untuk anak muda menembus batas," tegas Iwan Sunito saat mengawali bedah buku Without Borders yang diselenggarakan Asosiasi Penulis Inspirator Seluruh Indonesia (ASPIRASI) dan enTRpreneur$, Menara Standardt Chartered, Jakarta Pusat, Selasa (28/2/2017).

"Di Australia saya punya dua pilihan kuliah, aeronautical engineering atau arsitektur," ujarnya. "Mungkin bila saya mengambil jurusan aeronautical engineering, kini saya sudah menjadi penjual pesawat tempur," lanjutnya sambil tertawa.

"Akhirnya saya memilih arsitektur, dan mulai membangun bisnis properti kecil-kecilan di sana," imbuhnya.

Pengusaha properti Iwan Sutiono berbagi cerita merintis bisnis properti di Australia melalui buku Without Borders. (Liputan6.com/Mulyono Sri Hutomo)"

Pada 1994 ia membentuk konsorsium Crown Group. "Saya mengajak saudara patungan mengumpulkan modul, beli tanah. Ketika bangunan jadi, krisis menerpa Asia. Apa yang saya bangun terancam tak terjual," katanya.

Namun situasi berubah. "Hong Kong kembali ke Tiongkok. Imigran dari sana berpindah ke Australia, dan membeli sejumlah properti. Bisnis yang kami bangun mulai mendapat keuntungan," ujarnya.

Mengakhiri paparannya, Iwan Sunito mengingatkan untuk selalu bersyukur terhadap Tuhan. "Jangan ngotot memaksakan yang belum diraih. Bersyukurlah dengan apa yang diberikan Tuhan kepada kita,"katanya

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya yang sedang populer: Polisi Cantik Bripda Ismi Curi Perhatian Netizen Saat Bom Bandung. Yuk, berbagi di Forum Liputan6.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Komarudin, Prajurit Ganteng nan Konyol yang Kebal Senjata

Posted: 01 Mar 2017 12:02 AM PST

Serangan Oemoem 1 Maret 1949 digambarkan dalam film Janur Koening. Selalu diputar setiap malam tanggal 1 Maret ketika TVRI masih menjadi satu-satunya stasiun televisi. Dalam film itu, kita berkenalan dengan Komarudin, tokoh pejuang ganteng selebor yang diperankan Amak Baljun.

Adalah tokoh Komarudin. Seorang prajurit ganteng nan selebor berbaret hitam. Ia digambarkan sangat pemberani menembus hujan peluru, memburu para tentara Belanda. Bahkan ketika bergerak mundur sekalipun tetap saja menembakkan senjatanya menembus hujan peluru.

Dalam kejadian nyata, catatan sejarah Serangan Oemoem menyebutkan tokoh itu bernama Letnan Komarudin. Ia komandan peleton di SWK 101, Brigade X pimpinan Mayor Sardjono (anak buah Letnan Kolonel Soeharto).

Ia mantan prajurit PETA, oleh anak buahnya dikenal anti-peluru. Ditembak model apa pun tak akan tembus. Itulah sebabnya ia mampu melindungi seluruh anak buahnya dalam radius 10 meter di sekitarnya.

Dalam sebuah buku yang menulis tentang Serangan Oemoem, Laporan Kepada Bangsa: Militer Akademi Yogya oleh Daud Sinjal, dituliskan bahwa pasca-PETA, Komaruddin memang bergabung dengan Laskar Hizbullah setempat. Banyak kawannya mengenal Komarudin sebagai sosok yang jenaka, selebor, pemberani namun sedikit agak sentimentil jika disentuh sisi-sisi kemanusiaannya.

Kesaktian Letnan Komarudin konon karena ia masih memiliki hubungan darah (sebagai cicit) dengan Kyai Abdur Rahman yang dikenal sebagai Mbah Tanjung. Kyai ngetop yang hidup di Ploso Kuning, Minomartani, Sleman pada zaman Sultan Hamengkubuwono I (1755-1792) berkuasa.

Ia diyakini merupakan keturunan langsung Bantengwareng, salah seorang panglima perang pasukan Pangeran Diponegoro.

Karena keturunan orang-orang sakti itulah, banyak dipercaya anggota pasukanya, ia kebal terhadap senjata apapun. Nama Komarudin pun legendaris. Di wilayah Sleman, ada sebuah masjid yang disemati namanya: Masjid Al Komarudin.

Ketika Serangan Oemoem 1 Maret 1949 dilangsungkan, Letnan Komarudin ini sempat silap melihat tanggal. Akibatnya ia menyerbu kota bersama peletonnya sendirian. Beruntunglah serangan itu didengar Sri Sultan Hamengkubowo IX dan Kolonel Suharto. Ia pun disuruh mundur.

Berbagai makian keluar dari mulut Letnan nyentrik ini. Seorang diri ia melindungi seluruh anak buahnya saat menarik mundur pasukannya. Selebor, kebal, gagah berani, dan patriotik. Itu yang digambarkan pada sosok Letnan Komarudin.

Ia sangat sportif sentimental ketika disentuh hal-hal pribadi yang berpengaruh ke hidup orang lain. Pasca-Serangan Oemoem 1 Maret 1949 itu, Panglima Besar Soedirman turun gunung dan berkesempatan memeriksa pasukan.

Khusus kepada Letnan Komarudin, panglima mengkritik dan menyindir mengenai Serangan Salah Tanggal itu. Apa reaksi Letnan Komarudin mendengar kritik, nasihat, dan sindiran Jenderal Soedirman?

Letnan Komarudin langsung menangis sesenggukan. Napasnya berat sekali. Apalagi ketika diingatkan bahwa hal itu berkait dengan keselamatan perjuangan dan masa depan bangsa.

"Siap… Siap Panglima! Saya tidak akan mengulanginya!" kata Letnan Komaruddin sambil berlinang air mata.

Peleton yang dipimpin Letnan Komarudin memang dikenal sangat berani dan sering mengacak-acak pertahanan militer Belanda di dalam kota Yogyakarta. Begitu disegani namanya hingga pihak intelijen militer Belanda (NEFIS) pernah menjadikannya buronan.

Konon, penyerangan militer Belanda ke dukuh Plataran pada 24 Februari 1949 (yang menimbulkan korban tewas beberapa kadet Akademi Militer Yogyakarta) adalah salah satunya dalam rangka mencari dirinya, yang memang saat itu ia sedang berada di dekat dukuh tersebut.

Lantas bagaimana nasib Komarudin usai perang? Dalam buku Laporan Kepada Bangsa: Militer Akademi Yogya oleh Daud Sinjal dituliskan bahwa Letnan Komarudin dituduh terlibat dalam pemberontakan DI / TII yang dipimpin Sekarmaji Marijan Kartosoewiryo.

Dalam buku itu dijelaskan, sangkaan itu muncul ketika kompi Komarudin (saat itu berpangkat kapten) pada tahun 1950-an, dikirim ke Malangbong, Garut untuk menumpas pemberontakan Darul Islam/Tentara Islam Indonesia (DI/TII). Namun Kapten Komarudin bukannya berperang, ia malah asyik memilih "ngopi-ngopi bareng" pasukan DI/TII.

Barangkali Komarudin merasa jengah berperang dengan para gerilyawan DI/TII  yang sebagian merupakan rekannya saat aktif di Laskar Hizbullah. Malah di antaranya ada juga yang pernah satu perguruan dengannya saat belajar agama dan kanuragaan.

"Akibatnya Mbah Komar dan pasukannya ditarik kembali ke Yogya. Sampai di markasnya Mbah Komar dan kompinya langsung dipecat secara massal," kata Prianto dalam buku itu. Ia masih memiliki garis keturunan sebagai cucu dari Komaruddin.

Dalam bukunya itu, Daud Sinjal menuliskan bahwa hasil penyelidikan lanjutan menunjukkan bahwa tuduhan terhadap Komarudin ternyata tidak benar. Namanya direhabilitasi.

Namun sebagaimana karakter rehabilitasi yang butuh proses lebih lama, ternyata tak membuat kariernya sebagai tentara mulus. Beberapa saat setelah ia mendapat rehabilitasi, secara resmi Komaruddin mundur dari ketentaraan. Ia tidak aktif di ketentaraan, pada 1960-an.

Komarudin kemudian memilih dunia jalanan sebagai jalur hidupnya. Di Kotagede, namanya terkenal sekaligus disegani. Ia dikenal sebagai "preman" baik hati dan suka menolong.

"Tempat tongkrongan favoritnya di samping pabrik susu SGM," kata Priyanto. Priyanto bercerita bahwa ketika dirinya masih muda selalu ngobrol dengan Komaruddin yang dalam kesehariannya doyan memakai topi koboi itu.

Sekitar tahun 1969, Komarudin secara misterius tiba-tiba menghilang dari Kotagede. Soetojo alias Boyo (buaya), teman seperjuangannya waktu melawan Belanda, lantas mencarinya hingga ke Jakarta sekitar setahun kemudian. Di ibu kota itulah, Boyo menemukan Komaruddin di wilayah Cempaka Putih.

Komarudin tinggal di sebuah gubuk kecil yang terletak di tengah-tengah rawa dan menghidupi kesehariannya dengan bekerja sebagai seorang preman yang ditakuti di wilayah Pasar Senen.

Karena dibujuk terus oleh sahabatnya, Toyo Boyo, pada sekitar 1972 Komarudin akhirnya kembali ke Kotagede. Tak lama sampai di kota tersebut, ia kemudian jatuh sakit hingga mengalami koma. Komaruddin kemudian dirawat di Pusat Kesehatan Umat (PKU) milik Muhammadiyyah.

Dokter Barid adalah nama salah seorang yang menanganinya. Selain usia yang menua, pola hidup yang tidak teratur memperburuk kesehatannya. Beruntunglah ia pernah belajar kanuragan sejak masih lajang. Sisa-sisa kekebalannya diceritakan Priyanto dengan cukup konyol.

"Waktu kami rame-rame menengok Mbah Komar, Dokter Barid mengeluh. Zaman dulu dokter sendiri yang menyuntik dan Dokter Barid bilang selalu gagal menyuntik Mbah Komar karena kulitnya atos (keras) sekali," kata Priyanto.

Tahun 1973, Mbah Komar mengembuskan napasnya yang terakhir di Kotagede. Jenazahnya dikebumikan secara militer di Taman Makam Pahlawan Kusuma Negara, Yogyakarta. Selamat beristirahat prajurit ganteng, konyol, dan gagah berani, Letnan Komarudin.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pelepasan Saham Saudi Aramco untuk Stabilkan Ekonomi Arab Saudi

Posted: 01 Mar 2017 12:00 AM PST

Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al Saud bersama rombongan yang berjumlah 1.500 orang melakukan kunjungan ke Indonesia.

Selain untuk menanamkan investasi, dikabarkan dalam kunjungan ini Arab Saudi akan menawarkan saham perusahaan minyak miliknya, Saudi Aramco.

Direktur Eksekutif RefoMiner Institute Komaidi Notonegoro menuturkan, 50 persen pendapatan Arab Saudi mengandalkan minyak. Penurunan harga minyak dunia yang terjadi belakangan ini, membuat perekonomian negara tersebut terguncang.

"‎Mereka kesulitan fiskal karena harga minyak rendah," kata Komaidi, saat berbincang dengan Liputan6.com, di Jakarta, Rabu (1/3/2017).

Sebab itu, kata dia, untuk menstabilkan perekonomian, Arab Saudi mencari cara lain, selain dari penjualan minyak. Salah satunya ‎dengan menjual saham perusahaan minyak nasionalnya.

"Mereka sendiri bawa kepentingan jual saham Aramco, ‎karena pendapatan mereka dari minyak, mereka lagi cari lain untuk mengatasinya," papar dia.

Komaidi mengungkapkan, rencana pelepasan saham Saudi Aramco sangat menarik, karena sebelumnya Arab Saudi telah menasionalisasi saham Saudi Aramco, yang telah dimiliki pihak asing.

"Kalau pelepasan saham agak menarik, dulu dari perusahaan asing kemudian dinasionalisasi, sekarang dilepas lagi," tutup Komaidi.

Ketua Tim Ahli Wakil Presiden, Sofjan Wanandi sebelumnya mengungkapkan, tujuan Raja Salman yang membawa 10 menteri, 25 pangeran, dan para pengusaha Arab Saudi adalah untuk berinvestasi di Indonesia, bukan sekadar menjual saham Saudi Aramco seperti yang ramai diperbincangkan.

"Tidak (jualan saham Aramco), pasti dia (Arab Saudi) investasi di sini," kata Sofjan saat dihubungi Liputan6.com, Jakarta, Rabu pagi ini.

Dia mengakui, pemerintah dan pengusaha Arab Saudi mulai melirik negara-negara di Asia, termasuk Indonesia dan Malaysia untuk menanamkan modalnya. Selama puluhan tahun, pengusaha Negeri Minyak itu lebih banyak berinvestasi di negara-negara Eropa dan Amerika Serikat (AS).

"Ini pertama kalinya buat Indonesia setelah 47 tahun, pengusaha Arab lebih banyak investasi ke Eropa dan AS, baru sekarang ini ke Indonesia dan Malaysia. Jadi mereka mulai melirik ke bagian Timur, bukan Barat lagi," Sofjan menjelaskan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mantan Pemain Schalke Nantikan Gol Perdana untuk Persib

Posted: 01 Mar 2017 12:00 AM PST

Ketajaman pemain Persib Bandung, Shohei Matsunaga, tidak perlu diragukan lagi meski bukan bermain sebagai penyerang tengah. Bahkan, pada musim terakhirnya bersama Persiba Balikpapan, pemain asal Jepang ini sukses mencetak 13 gol.

Bergabung bersama Persib pada awal tahun ini, Matsunaga belum mencetak satu gol dalam empat laga Piala Presiden 2017. Mantan pemain Schalke itu mengaku masih membutuhkan waktu. Namun, dia mengincar gawang Pusamania Borneo FC sebagai debut gol perdananya bersama skuat Persib pada leg pertama semifinal Piala Presiden, Kamis (2/3/2017) besok.

"Saya akan berusaha mencetak gol pertama saya di Persib. Tim ini harus menang, harus cari gol away dan saya senang kalau bisa cetak gol," kata Shohei kepada Liputan6.com di Samarinda, Rabu (1/3/2017).

Shohei kemungkinan dipasang sebagai striker tunggal menyusul absennya Sergio Van Dijk akibat cedera. Dia akan menjawab kepecayaan itu dengan memberikan penampilan yang terbaik.

"Saya belum tahu bakal main atau tidak, tetapi saya akan semangat dan kasih yang terbaik untuk tim. Tidak masalah, saya pernah main di situ (striker tunggal)," ucap dia.

Seperti diketahui Persib akan menjalani laga tandang pada leg pertama semifinal Piala Presiden menghadapi Pusamania Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda, Kamis (2/3/2017) besok. Sementara leg kedua digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Minggu (5/2/2017).

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Melihat Mobil Mewah Penjemput Rombongan Raja Salman di Halim

Posted: 01 Mar 2017 12:00 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ditendang Anak, Deddy Corbuzier Dendam?

Posted: 01 Mar 2017 12:00 AM PST

Buah jatuh tak jauh dari pohonnya, sepertinya itu yang terjadi pada Azka Corbuzier, anak semata wayang Deddy Corbuzier. Sang ayah yang suka dengan olahraga tinju, kini anaknya pun ikutan.

Deddy Corbuzier dan Azka pun berlatih bersama. Azka mengenakan celana pendek hitam tanpa atasan membuatnya terlihat sangat kurus, tak seimbang dengan sarung tinju yang dipakainya.

Kelakuan anak Deddy Corbuzier, Azka bikin netizen tertawa (Foto:Instagram)

Sementara, Deddy Corbuzier yang tampil tak berbeda dengan buah hatinya. Mereka saling tinju dan bertahan. Namun lantaran badan Azka kecil, ia pun kesulitan untuk meninju sang ayah.

Tentu saja itu membuat Azka makin penasaran untuk mengalahkan Deddy Corbuzier. Saking gemasnya, penulis buku "Story of My Life" ini pun menendang bagian perut lawannya yang notabene ayahnya sendiri.

Itu terlihat dari video yang diunggah Deddy Corbuzier di akun Instagramnya, Rabu (1/3/2017). Deddy berusaha untuk bertahan, namun akhirnya terjatuh karena ditendang Azka.

Tak ada keterangan untuk rekaman berdurasi singkat tersebut. Namun Deddy Corbuzier memberikan beberapa tagar yaitu "#anakDurhaka #boxingKokNendang #supermanPunch #GedeanDikitGwBalesLoe @azkacorbuzier."

Deddy Corbuzier berlatih boxing dengan anaknya (Foto:Instagram)

Di sana Deddy Corbuzier menulis akan membalas perbuatan Azka padanya jika anaknya besar nanti. Hal itu membuat para netizen pun memberikan komentar.

"Aaaaa azka cepet gede yaa cepet tumbangin papa nya xixixi," tulis akun @jevitata. Sementara akun @funtastic_mily menambahkan, "Wakakakaka kok lucu ya..sneng liat aska take down bapaknya."

Deddy Corbuzier dan Azka (Instagram @mastercorbuzier)

Akun @yanchenbaharudin menimpali, "Sikaattttt azkaa, hajaarrrrr." Begitu pun akun asnuzul_ramadhan, "Sikaaaat azka hajar botak tuh sampe licin kinclong."

Berbeda dengan pernyataan dari akun @radjaprie94, "Demen bnget gue sama ni father-son relationship."

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kubra Dagli, Hijabers Cantik Juara Dunia Taekwondo dari Turki

Posted: 01 Mar 2017 12:00 AM PST

Jangan main-main dengan wanita berwajah khas Arab dengan segala pesona kecantikannya, Kubra Dagli. Di balik paras cantik dalam balutan hijab, ia merupakan atlet peraih medali emas di kejuaraan dunia. 

Sekilah rasanya tak percaya jika wanita berhijab asal Turki yang memiliki bulu mata lentik, bibir penuh, dan alis tebal ini piawai salah satu cabang seni olahraga bela diri. Apalagi tak jarang ia juga memulas wajahnya dengan makeup yang menambah sempurna kecantikannya. 

Apalagi hijab identik dengan kesan feminin, sementara pilihan olahraga justru ekstrem. Namun ia berhasil membuktikan jika memakai hijab ia menjadi atlet nasional Taekwondo yang berprestasi.

Belum lama ini ia menorehkan prestasi di ajang Turkish Open Taekwondo Championship. Ia membawa pulang dua medali emas di ajang tersebut.

Yuk berkenalan dengan Kubra Dagli, wanita berhijab asal Turki yang merupakan atlet nasional Taekwondo.

Melalui akun Instagram-nya kubra.dagli, Kubra pun kerap membagikan fotonya sedang latihan. Ia tampak begitu profesional dalam unggahannya.

 

 

🔱Günün antrenmanından 3 teknik. 😉 Training is everything! #Taekwondo #Training #Tricking #540 #720 #Aerial

A post shared by KÜBRA DAĞLI (@kubra.dagli) on


Seperti dalam video ini, ia tengah mempraktekan salah satu teknik bela diri dalam Taekwondo. Ia memutar tubuhnya dan di udara dengan gerakan seperti menendang.

Latihan fisik pun tak lepas dilakukannya setiap hari. Dari mulai berlari di treadmill, push up, dan sebagainya untuk menunjang fisiknya dalam melakukan bela diri.

 

videomdan kısa bir bolum gercekten orda kendimde degildim 😊😂😂😂 İzlemeyenler youTube 'hanzale dogada '☺

A post shared by KÜBRA DAĞLI (@kubra.dagli) on


Namun, sebagai wanita, Kubra juga tak lepas dari foto-foto cantik. Ia juga kerap mengunggah foto selfie dengan pulasan makeup yang menawan.

Yuk berkenalan dengan Kubra Dagli, wanita berhijab asal Turki yang merupakan atlet nasional Taekwondo.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Strategi Efektif Tangani Krisis Kepercayaan Diri

Posted: 01 Mar 2017 12:00 AM PST

Masalah kepercayaan diri merupakan isu yang seringkali dialami banyak orang seantero dunia. Tidak bisa dipungkiri bahwa masalah kepercayaan diri berdampak pada segala aspek dalam kehidupan sehari-hari. Minimnya kepercayaan diri dapat mengancam kesuksesan di sekolah, kantor dan dunia sosial kita.

Ada beberapa trik yang bisa dilakukan setiap hari guna menciptakan rasa percaya diri yang maksimal. Berikut triknya seperti dimuat laman Wellness, Selasa (1/3/2017).

Langkah pertama menuju kepercayaan diri yang maksimal adalah dengan menjaga kebersihan diri sendiri serta apa pun yang ada di sekitar Anda. Mulailah dengan rutin mandi dua kali sehari, rajin mencuci muka serta gosok gigi, lalu membersihkan kamar, mencuci pakaian, membasuh kedua tangan sebelum dan sesudah makan, dan hal yang mencerminkan kebersihan lainnya. Ketika Anda bersih, tentunya Anda terlihat rapih dan juga beraroma harum. Ini secara tidak langsung membuat Anda lebih percaya diri di hadapan orang lain.

Cermin adalah benda tepat untuk dijadikan teman berlatih komunikasi atau bicara. Jika Anda harus berpidato di depan orang banyak atau gugup mengajak orang yang disukai berbicara, maka alangkah baiknya berlatih di hadapan cermin terlebih dahulu sebelum eksekusi. Usahakan sering menyapa diri sendiri, mengajak ngobrol dan berusaha latihan kata-kata yang akan dilontarkan nanti di luar rumah di hadapan cermin terlebih dahulu supaya lebih lancar dan mulus rencana berkomunikasi di depan atau dengan orang lain nantinya.

Setiap orang berhak mengenakan pakaian sesuai dengan keinginannya masing-masing. Namun agar Anda lebih percaya diri di mana saja dan kapan saja, mulailah berpakaian sewajarnya atau sesuai dengan tempatnya. Contohnya ketika mau ke sekolah atau kantor, alangkah baiknya menggunakan seragam atau pakaian yang sudah ditentukan institusi tersebut. Lalu pakaian yang dikenakan saat ke mall atau ke acara konser tentunya berbeda. Pakaian untuk santai di rumah dan sedang pergi malam pun tentunya berbeda. Mengenakan pakaian sesuai dengan tempatnya bisa membantu Anda menjadi lebih percaya diri lantaran Anda merasa nyaman dan terhindar dari potensi dibicarakan yang aneh-aneh oleh orang lain.

Jika ingin lebih percaya diri, mulailah hormati orang lain ketika berbicara dengan kedua mata Anda terus menatap miliknya. Jangan pernah melihat kesana kemari jika ingin dianggap serius dan tidak memalukan di depan orang lain. Kebiasaan menatap seseorang langsung ketika berkomunikasi lama-lama akan membuat Anda lebih percaya diri dengan membuat Anda lebih terbiasa menghadapi suatu hal tanpa rasa takut atau malu.

Postur tubuh memainkan peran yang sangat kuat untuk membuat seseorang lebih percaya diri. Ketika kita membungkuk, tidak hanya orang lain akan melihatnya sebagai tanda kurang percaya diri, kita pun akan merasa jauh lebih tidak percaya diri karena pikiran itu akhirnya divalidasi oleh pendapat orang lain. Mulailah tegakkan postur tubuh. Ini bukan pertanda arogan, namun menunjukan bahwa Anda mewakili pribadi yang berani akan tantangan dan tentunya lebih percaya diri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hujan Deras, Raja Salman Lewati Acara Tanam Pohon di Istana Bogor

Posted: 28 Feb 2017 11:59 PM PST

Raja Salman bin Abdulaziz tiba tiba di Istana Kepresidenan Bogor setelah menempuh perjalanan dari Bandara Halim Perdanakusuma selama kurang dari 30 menit. Setibanya di kawasan Istana, hujan deras mengguyur Kota Bogor.

Pantauan Liputan6.com, meski diguyur hujan deras yang disertai angin kencang, acara penyambutan Raja Salman di Istana Bogor tetap dilakukan. Acara penyambutan digelar di halaman depan Istana Bogor. 

Tampak sejumlah menteri turut serta dalam upacara penyambutan tersebut. Beberapa menteri yang terlihat di baris depan di antaranya, Menko Polhukam Wiranto, Menko Maritim Luhut Panjaitan, Menteri Agama Lukman Hakim Syaifuddin, Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi dan Menko Perekonomian Darmin Nasution.

Setelah upacara penghormatan selesai dilakukan, Jokowi dan Raja Salman kemudian masuk ke dalam mobil Kepresidenan berpelat RI 1 untuk menuju ke pintu belakang istana untuk melakukan pertemuan bilateral dengan pemerintah Indonesia. 

Berdasarkan agenda sebelumnya, setelah upacara, semestinya Raja Salman dan Presiden Jokowi berkeliling Istana bogor dengan menaiki mobil golf, yang dilanjutkan dengan penanaman pohon di salah satu sudut lingkungan istana. Namun, karena kondisi hujan yang deras, Jokowi dan Raja Salman melewati kegiatan tersebut . 

Jokowi dan Raja Salman langsung menuju ke ruang belakang Istana Bogor untuk melakukan pertemuan bilateral.

Karena hujan deras yang belum juga reda. Jokowi dan Raja Salman tampak menggunakan payung menuju ke ruang pertemuan, Paspampres baik dari Indonesia dan Arab Saudi tampak sibuk memayungi keduanya hingga ke beranda belakang istana.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jokowi dan Raja Salman Gelar Pertemuan Tertutup di Istana Bogor

Posted: 28 Feb 2017 11:50 PM PST

Tak lama setelah tiba di Istana Bogor, Jawa Barat, Raja Salman bin Abdulaziz al Saud dari Arab Saudi menggelar pertemuan bilateral dengan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Pertemuan kedua pemimpin negara ini berlangsung di Ruang Karya Sukarno, Istana Bogor. Pertemuan mulai sekitar pukul 14.24 WIB. Pertemuan berlangsung tertutup, setelah media dipersilakan mengambil gambar.

Pertemuan berlangsung tak lama setelah acara penyambutan kedatangan Raja Salman di beranda Istana Bogor. Dalam penyambutan ini, Presiden Jokowi memperkenalkan menteri-menterinya kepada Raja Salman. Terlihat dua menteri Jokowi, Puan Maharani dan Retno Marsudi mengenakan kerudung penutup kepala.

Raja Salman sendiri sempat berganti baju sebelum pertemuan bilateral dengan Presiden Jokowi. Saat tiba di Istana, Raja Salman masih menggunakan jubah berwarna coklat. Tapi di ruang pertemuan, Raja Salman terlihat mengenakan jubah hitam.

Raja Salman datang ke Indonesia dengan membawa 1.500 rombongan, termasuk 14 menteri dan 25 pangeran. Agendanya, sang Raja dan rombongan berada di Indonesia dari 1-9 Maret 2017.

Pada 1-3 maret, Raja Salman akan berada di Bogor dan Jakarta, selanjutnya pada 4 Maret raja dan rombongan terbang ke Pulau bali untuk berlibur. Raja dan rombongan berlibur di Pulau Dewata hingga 9 maret 2017.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sengketa Wilayah di Israel dan Palestina, AFC Minta Bantuan FIFA

Posted: 28 Feb 2017 11:50 PM PST

Federasi Sepak Bola Asia (AFC) meminta bantuan FIFA untuk menyelesaikan masalah sepak bola di dua negara yang saat ini masih terlibat konflik, yakni Israel dan Palestina.

Ketua AFC Sheik Slaman bin Ebrahim Al Khalifa mengatakan kalau Palestina ingin melihat kompetisi sepak bola di negara mereka. Namun, batas waktu untuk mengakhiri masalah ini sering kali terlewati.

Masalah ini muncul setelah enam tim dari klub divisi bawah Liga Israel yang bermarkas di wilayah pendudukan Tepi Barat (wilayah Palestina) dan melakukan pertandingan di sana. Namun, Federasi Sepak Bola Palestina (PFA) mengklaim kalau hal itu bertentangan dengan statuta FIFA.

PFA juga mengeluhkan tentang sikap Israel yang membatasi pergerakan para pemain Palestina di Tepi Barat dan Gaza. Beberapa tentara Israel disebut mengadang sejumlah perjalanan internasional.

"Palestina adalah anggota AFC dan mereka ingin melihat sepak bola mereka dimainkan di negeri sendiri," kata Sheikh Salman, seperti dilansir dari Antara.

"Kami ingin adanya batas waktu yang pasti, karena sebelumnya selalu dilewati. Kami semua ingin masalah ini dapat diselesaikan," ujarnya menegaskan.

PFA pada kongres FIFA dua tahun lalu mengimbau adanya sanksi bagi Israel. Namun dibujuk untuk mencabut mosinya di menit terakhir.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hujan Deras Bikin Kegiatan Raja Salman di Istana Bogor Berubah

Posted: 28 Feb 2017 11:48 PM PST

Hujan deras menyambut kedatangan Raja Salman bin Abdulaziz al Saud di Istana Bogor. Sejumlah agenda harus mengalami beberapa perubahan dan penyesuaian karena cuaca hujan yang tak kunjung reda.

Pasukan berkuda dan drum band tetap mengiringi kedatangan Raja Arab tersebut di Istana Bogor. Pasukan ini tetap berjalan di tengah guyuran hujan deras yang melanda Bogor sesaat sebelum Raja Salman beserta rombongan tiba.

Upacara penyambutan juga terpaksa dipindah. Raja Salman yang direncanakan turun di sisi kanan gedung utama Istana, langsung turun di depan teras utama Istana.

Presiden Joko Widodo menyambut di depan pintu mobil. Keduanya kembali bersalaman, lalu mencium pipi kanan dan kiri. Sesaat setelah mobil meninggalkan lokasi, upacara penghormatan dilaksanakan.

Pasukan kehormatan yang semula berada di halaman, sudah bersiaga di teras Istana. Pemeriksaan pasukan juga tidak dilakukan.

Usai upacara, para menteri kabinet kerja satu per satu bersalaman dengan Raja Salman. Tak lama kemudian, mobil bernopol RI 1 mendatangi teras Istana.

Raja Salman masuk dari pintu kiri, sedangkan Jokowi masuk melalui pintu kanan mobil. Pertemuan empat mata yang semula direncanakan di golf car kini beralih di dalam mobil kepresidenan karena hujan belum juga reda.

Mobil yang membawa Raja Salman dan Jokowi ini mengitari Istana kemudian berjalan melalui sisi kanan Istana menuju beranda belakang Istana. Acara penanaman pohon ini ditunda karena hujan.

Keduanya, kemudian turun dari mobil. Paspampres baik dari Indonesia maupun Arab Saudi sudah bersiap dengan payung di sisi kanan dan kiri. Raja Salman dan Jokowi turun dari mobil berjalan kaki menuju beranda belakang Istana.

Jokowi mengajak Raja Salman ke ruang pertemuan bilateral. Keduanya berbincang santai. Di ruang penandatanganan MoU sedang dipersiapkan proses pengisian buku tamu istana.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Andika The Titans Tertangkap Polisi Pakai Tembakau Gorila

Posted: 28 Feb 2017 11:45 PM PST

Kabar mengejutkan datang dari Andika The Titans. Andika kabarnya ditangkap polisi terkait kasus kepemilikan narkoba jenis ganja sintetis alias tembakau gorila.

Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Hendro Pandowo membenarkan penangkapan tersebut. "Benar, yang bersangkutan (Andika) telah diamankan," kata Kombes Pol Hendro Handowo saat dihubungi wartawan, Rabu (1/3/2017).

Namun keterangan berbeda justru terlontar dari manajer The Titans, Acil. Saat dihubungi terpisah, ia mengaku kaget ketika ditanya mengenai penangkapan Andika The Titans. "Kena apa? Tertangkap apa? Orang baik-baik aja kami," kata Acil singkat.

Menurut Acil, saat ini The Titans tengah menyiapkan diri untuk kegiatan manggung. Ia memastikan kondisi para personel The Titans saat ini keadaan baik-baik saja.

"Narkoba apa? Saya habis meeting nih baik-baik saja. Enggak tahu saya, enggak ada kabarnya. Anak-anak (personel The Titans) ada di Bandung. Jadi enggak ada kabar apa-apa sih sebenarnya. Orang kami baik-baik aja dari kemarin," jelas Acil

"Kami juga mau ada perform, sedang siapkan manggung. Baik-baik aja sih, engak tahu ya (penangkapan Andika). Saya agak kaget malah tahunya dari kalian (wartawan)," Acil menandaskan. (fei)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jas Jokowi Kecipratan Hujan Saat Menyambut Raja Salman

Posted: 28 Feb 2017 11:42 PM PST

Rombongan Raja Salman menerobos derasnya hujan yang digelayut awan gelap saat tiba di lobi Istana Bogor. Hujan deras itu membuat Presiden Jokowi dan Raja Salman sedikit kecipratan air hujan.

Lebatnya hujan di kota Bogor membuat acara penyambutan sang Raja Arab tidak bisa dilakukan dengan sejumlah atraksi seperti pagelaran tarian dan drumband. Terlihat para pemain drumband yang basah kuyup tanpa memainkan alat musiknya.

Tak cuma pemain drumband yang terkena guyuran hujan, Presiden Jokowi pun terlihat kecipratan sedikit air hujan saat menyalami Raja Salman. Bagian punggung jas hitam yang dikenakan Jokowi terlihat basah terkena percikan air hujan.

Begitu pula dengan sang Raja yang baru turun dari mobil, terlihat menyibakkan pakaian gamisnya yang terkena air hujan.
Saat turun dari mobil, Raja Salman menyalami Jokowi dan memberikan salam khas Timur Tengah dengan cipika-cipiki (cium pipi kanan kiri).

Usai saling bersalaman dan cipika-cipiki, Presiden Jokowi mengenalkan para menteri kabinetnya seperti Menko Polhukan Wiranto, Menko Perekonomian Darmin Nasution dan sejumlah menteri lainnya.

Tiga menteri perempuan yang ikut menyambut yakni Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dan Menteri Kesehatan Nila Moeloek juga bisa berjabat tangan dengan Raja Salman. Raja Salman bahkan sempat memanggil kembali Menteri Puan dan terlihat ngobrol singkat dengan hangatnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sambut Raja Arab, Menteri Perempuan Kenakan Busana Spesial

Posted: 28 Feb 2017 11:42 PM PST

Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud mengunjungi Indonesia. Presiden Joko Widodo beserta kabinetnya menyambutnya di Istana Kepresidenan Bogor.

Menurut pantauan Liputan6.com, para menteri perempuan juga turut menyambut Raja Salman, di antaranya Menko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri Luar Negeri Indonesia Retno Marsudi, dan Menteri Kesehatan Nila Djuwita Moeloek.

Mereka pun tampil lebih tertutup dengan busana spesial khusus untuk menyambut Sang Raja. Misalnya Puan yang mengenakan jilbab hitam dengan jubah batik berwarna cokelat.

Retno tampil elegan dengan busana serba hitam. Tak lupa ia juga menambahkan jilbab yang juga memiliki warna sama.

Sementara Nila mengenakan busana mirip dengan Puan yakni dengan jilbab hitam dan jubah batik. Gaya jilbab Nila lebih modern dengan tidak terlalu menutup seluruh kepala.

Para menteri perempuan mengenakan busana spesial saat menyambut Raja Arab Saudi Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud.

Sesampainya Raja Salman di Istana Kepresidenan Bogor, ia langsung bersalaman dengan Jokowi. Kemudian menteri-menteri lain mengikuti, termasuk ketiga menteri perempuan.

Di antara menteri perempuan, Puan tampak lebih dulu bersalaman, dilanjutkan oleh Retno dan Nila. Mereka tampak berjabat tangan dan saling melempar senyum.

Para menteri perempuan mengenakan busana spesial saat menyambut Raja Arab Saudi Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud.

Setelah para menteri bersalaman, Puan tampak terlibat dalam pembicaraan dengan Raja Salman. Kemudian, Sang Raja pun memasuki ruangan istana.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Melihat Ketangkasan Petugas Damkar Selamatkan Korban Kebakaran di Monas

Posted: 28 Feb 2017 11:41 PM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Nasib Kiper Buangan Manchester City Ditentukan Akhir Musim

Posted: 28 Feb 2017 11:40 PM PST

Manajer Manchester City Pep Guardiola tidak akan membuat keputusan tentang masa depan Joe Hart sampai akhir musim ini. Kiper 29 tahun itu kini tengah dipinjamkan ke klub Italia, Torino, dan berakhir pada Mei mendatang.

"Kami akan membicarakannya di akhir musim," kata pria asal SPanyol yang menjadi manajer Manchester City sejak musim panas 2016 lalu itu.

Hart telah membuat lima clean sheet di Liga Italia bersama Torino sejauh musim ini. Torehan tersebut membuat Hart diminati sejumlah klub Liga Inggris.

Catatan manis Hart itu tak didapat pasukan Pep Guardiola sejauh musim ini. Cladio Bravo terus menuai kritik sejak diboyong dari Barcelona dengan nilai transfer 15,4 juta pound dari Barcelona pada Agustus 2016. Bahkan, kiper Timnas Chile tersebut digantikan oleh Willy Caballero saat City menang 5-3 atas AS MOnaco di Liga Champions.

Sementara itu, masa depan Caballero bersama City juga belum jelas. Kiper 35 tahun ini adalah salah satu dari sejumlah pemain City, termasuk Yaya Toure dan Bacary Sagna, yang kontraknya habis musim panas 2017.

"Ada lima, enam pemain yang kontraknya akan habis, tetapi mereka tahu situasinya," ucap Guardiola. "Tentu saja ada risikonya, mungkin mereka bisa menandatangani kontrak untuk klub lain. Kami harus menerima itu."

Manchester City sat ini menempati peringkat tiga klasemen dengan poin 52 dari 25 pertandingan. The Citizens terpaut 11 angka dari Chelsea yang sudah memainkan 26 laga.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

XL Home Paket Internet 4G Rumahan Seharga Rp 999 Ribu

Posted: 28 Feb 2017 11:40 PM PST

Demi memenuhi kebutuhan internet rumahan di Indonesia, PT XL Axiata Tbk (XL) resmi memperkenalkan layanan internet 4G XL Home yang dapat dinikmati dengan harga Rp 999.000 selama tiga bulan. Harga ini sudah termasuk dengan router Plug and Play dan kuota sebesar 240GB.

Head of XL Center dan Postpaid, Rashad Javier Shancez mengatakan masih banyak wilayah di Tanah Air yang tidak terjamah jaringan kabel maupun fiber optic. Ia berharap kehadiran layanan ini dapat memenuhi kebutuhan koneksi internet di segmen rumahan.

"Sebetulnya, pasar kabel fixed line di Indonesia kurang dari 15 persen. Masih ada 80 persen lagi yang bisa dikover dengan layanan rumahan," ujar Sanchez ditemui Tekno Liputan6.com saat grand launching XL Home di Jakarta, Rabu (1/3/2017).

Alasan lain peluncuran XL Home adalah meningkatnya konsumsi layanan data, yakni rata-rata 3,5GB per bulan dari semula 500MB per bulan. Bahkan pengguna 4G kini menghabiskan rata-rata 6GB per bulan.

Adapun, pengguna XL Home dapat membeli paket data bulanan dengan sejumlah pilihan kuota. Untuk kuota 6GB dibanderol seharga Rp 50.000, kuota 15GB Rp 100.000, dan 80GB untuk Rp 300.000. Layanan ini juga dapat dipakai hingga 32 perangkat.

Bagi yang ingin membeli paket ini, pelanggan dapat mendatangi langsung channel distribusi penjualan, seperi XL Center & Xplor, outlet ritel, device chain store atau 4G di kota-kota yang terjangkau jaringan 4G.

Kini layanan 4G XL telah menjangkau 100 kota-kota besar di seluruh Indonesia dengan dukungan jaringan 82.000 BTS 4G.

(Cas/Isk)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sempat Tertunda, Air Supply Konser di Jakarta pada 3 Maret

Posted: 28 Feb 2017 11:40 PM PST

Air Supply akhirnya memastikan menggelar konser di Jakarta pada 3 Maret 2017. Konser tersebut akan digelar di Mall Kota Kasablanka.

Adalah Full Colour Entertaiment, promotor yang berhasil memboyong Graham Russell dan Russell Hitchcock ke Jakarta. Konser itu sendiri nantinya bertajuk 40th Anniversary - "Celebration of Love".

Grup musik Air Supply berpose sebelum menggelar jumpa pers di kawasan Sudirman, Jakarta, Rabu (1/3). Air Supply menggelar konser yang di beri nama 40 th Anniversary -

"Saya punya hubungan baik dengan beberapa orang di sini. Indonesia adalah tempat yang sangat spesial buat kami, sekarang kami siap untuk main. Semua orang harus datang!," kata Graham Russell dengan antusias saat menggelar konferensi pers di bilangan Jakarta Selatan, Rabu (1/3/2017).

Selain itu, Graham Russell mengakui ada alasan lain yang membuat Air Supply ke Indonesia.

"Saya menyukai makanan pedas, sangat sangat menyukai. Dan saya tahu kalian memiliknya di sini," ujar gitaris Air Supply berusia 68 tahun tersebut.

Grup musik asal Australia, Air Supply saat jumpa pers di kawasan Sudirman, Jakarta, Rabu (1/3/2017). Air Supply menggelar konser yang di beri nama 40 th Anniversary -

Sebelumnya, Air Supply dijadwalkan akan menggelar konser pada 3 Desember 2016. Namun, karena masalah kesehatan yang dialami sang vokalis, Russell Hitchcock, mereka menunda jadwal konser tersebut.

Untuk diketahui, Indonesia adalah tujuan pertama dalam rangkaian tur Asia Tenggara, setelah dari Indonesia, Air Supply melanjutkan turnya ke Singapura, Cebu, dan Manila. (fei)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Misteri 'Pangeran' Arab di Balik Heboh Mobil-Mobil Emas di London

Posted: 28 Feb 2017 11:40 PM PST

Kehebohan terjadi pada awal 2016. Kala itu empat mobil mewah berwarna emas lalu-lalang di jalanan London, Inggris.

Semuanya masuk kategori tunggangan di jalan raya termahal di muka Bumi: Jip Mercedes enam roda, Lamborghini Aventador, Rolls Royce, dan Bentley Flying Spur.

Tak pelak lagi, Instagram dan media sosial lain pun bertaburan foto-foto kendaraan-kendaraan supermahal tersebut.

Ternyata, mobil-mobil mewah itu milik kerabat jauh Kerajaan Saudi Arabia.

Awalnya, siapa gerangan pemilik mobil tersebut misterius. Belakangan terkuak, pemiliknya adalah Turki Bin Abdullah, pemuda 26 tahun yang masih kerabat Raja Arab Saudi. 

Selain kemewahannya, pelanggaran hukum yang dilakukan pengemudi mobil-mobil mewah itu jadi sorotan. 

Dikutip dari The Daily Beast pada Kamis (1/3/2017), London Evening Standard melaporkan bahwa mobil-mobil itu dikenai tilang karena kelebihan 2 jam dari jatah waktu parkir di pusat kota, di luar Jumeirah Carlton Tower Hotel, Knightsbridge, London.

Namun demikian, tilang "ratusan poundsterling" itu diduga tidak mengkhawatirkan pemilik mobil-mobil berharga selangit mirip 'pangeran Arab itu'. 

Tilang

Kaum muda kaya Timur Tengah memang kerap berlibur ke Eropa dengan membawa serta mobil-mobil mewah mereka.

Mobil-mobil itu pun diangkut dalam pesawat terbang agar bisa menemani pemiliknya.

Saat itu, pemilik yang dimaksud adalah Turki bin Abdullah, seorang pria muda kaya Saudi yang aktif di Instagram.

Ia mengunggah begitu banyak foto dan video kehidupannya, termasuk foto diri bersama macan tutul peliharaan di dalam mobilnya.

Sejumlah laporan menyebutnya sebagai sheik kaya, playboy dari Arab, seorang pangeran, atau pebisnis.

Juga ada dugaan ia terkait keluarga Kerajaan Arab Saudi dari Dinasti Saud dari sisi ibunya. 

Seperti para pemuda tajir dari Arab lainnya, ia jarang dikenali. Mereka berasal dari keluarga-keluarga konservatif dan seringkali dilarang keluarga mereka untuk bicara kepada wartawan sebelum berangkat ke London.

Orang terkadang menduga kaum muda itu terlibat dalam pesta-pesta heboh, tapi kebanyakan dari mereka lebih pemalu, polos, dan kekanakan.

Kebanyakan perubahan pada mobil dilakukanoleh cabang bengkel West Coast Customs di Dubai. Bengkel itu sendiri berpusat di Los Angeles, California dan sengaja membuka cabang di Uni Arab Emirat untuk memenuhi kebutuhan luar biasa dari kaum muda Arab.

Tilang

Musim supercar di London biasanya mulai pada bulan Juli, tapi bisa juga terjadi lebih awal. Pada saat pelaporan awal berita tersebut, musim semi di Saudi Arabia terasa sangat lembab, walaupun ada juga yang mengkaitkan dengan situasi politik dan fiskal negeri itu.

Ambruknya harga minyak bumi telah menuntut warga untuk mengetatkan ikat pinggang dan para anggota senior kerajaan telah memperingatkan agar tidak lagi pamer kemewahan.

Namun demikian, Daniel Hallworth, pengatur impor sementara mobil-mobil mewah Arab ke London tiap musim panas, menjelaskan kepada Daily Beast, "Tahun ini (2014) musimnya jelas terjadi lebih awal tapi entah apa alasannya. Bisa beragam faktor, mulai dari perjanjian bisnis hingga cuaca."

"Semakin banyak juga keinginan ke sini ketika London sedang tidak terlalu ramai. Ada juga kesan bahwa, kalau mereka lebih dulu ke sini, bisa membuat kesan lebih dengan mobil-mobil itu."

Menjelang akhir tahun, London seakan menjadi tempat parkir mobil dari Arab dan tidak mudah menarik perhatian. Menurut Hallworth, tidak bisa ada yang mengalahkan tampilan mobil-mobil itu kecuali kalau memang terbuat dari emas murni, walaupun tentu itu tidak mungkin.

Hallworth melanjutkan bahwa gagasan rehat musim semi sepertinya semakin dikenal sehingga kaum muda terkaya Arab datang 2 kali setahun ke London sambil membawa mobil-mobil mereka.

Qatar Airways adalah salah satu penyedia jasa pilihan, sehingga bahkan memiliki satu pesawat Boeing Dreamliner khusus tanpa kursi penumpang untuk keperluan pengangkutan mobil-mobi mewah dari Semenanjung Arabia.

Menurut Hallworth, klien-kliennya tidak terlalu menuntut, tapi tidak suka dengan perubahan dadakan dalam perencanaan, katanya, "Mereka ingin segalanya terjadi seperti yang dibilang akan terjadi. Mereka mengharapkan perincian, misalnya kapan mobil tiba, dan tetap demikian."

Hallworth mengamati bisnis impornya semakin stabil dengan klien karena rekomendasi dari mulut ke mulut, "Ketika orang pernah berurusan dengan mereka dan melakukan pekerjaan bagus, semua sepupunya berdatangan."

Namun demikian, banyak yang merasa bahwa pihak Saudi agar mengendalikan kelakuan para "duta" kemewahan tersebut.

Robert Lancey, penulis buku "The Kingdom: Arabia and the House of Sa'ud", menjelaskan kepada Daily Beast, "Saya berpapasan dengan Bentley berlapis emas dua hari lalu di South Audley Street. Saya sampai menganga."

"Betapa polos dan bodohnya orang-orang itu karena tidak membayangkan dampak hal itu pada citra Saudi di luar negeri, padahal rakyat jelata Saudi sedang diminta mengetatkan ikat pinggang."

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bintraco Dharma Tambah 4 Dealer sampai Tahun 2018

Posted: 28 Feb 2017 11:32 PM PST

PT Industri dan Perdagangan Bintraco Dharma atau Bintraco Dharma menawarkan 150 juta saham atau 10 persen dari total modal yang ditempatkan dan disetor penuh ke publik. Adapun harga saham yang ditawarkan sekitar Rp 1.750-Rp 2.300 per saham.

Direktur Utama Bintraco Dharma Sebastianus Harno Budi mengatakan, dana dari hasil korporasi tersebut sebanyak 33 persen untuk belanja modal (capital expenditure/capex), 33 persen untuk ekspansi bisnis, dan sisanya untuk modal kerja. Untuk capex, perseroan akan membuka 4 dealer sampai tahun 2018.

"Sekarang ada 22 outlet untuk Toyota. Sekarang lagi proses membangun 2 outlet tambahan di Kota Demak dan Purbalingga. Setelah itu, kita juga ada penambahan tahun depan, 2 outlet lagi di Kendal dan Yogyakarta," kata dia di Ritz Carlton Jakarta, Rabu (1/3/2017).

Sebastianus menerangkan, untuk ekspansi pihaknya tengah mengkaji akuisisi. Bukan hanya itu, pihaknya juga berniat membuka lini bisnis baru. Saat ini, perseroan bergerak di bidang penjualan kendaraan dan pembiayaan.

"Bisnis ekspansi untuk pengembangan bisnis baru, jadi bisa akuisisi, pengembangan unit-unit usaha baru. Akusisi belum ada, setelah IPO baru mulai mencari target. Bisnis baru bisa perbengkelan, bisa masuk ke penyewaan mobil, car rental dan lain-lain," jelas dia.

Perseroan membukukan pendapatan sebesar Rp 4,9 triliun sampai September 2016. Angka ini meningkat dibanding periode sama tahun sebelumnya Rp 4 triliun. Perseroan belum bisa mengumumkan kinerja keuangan tutup tahun 2016.

Dia mengatakan, perseroan berniat menjual 31 ribu unit mobil atau naik dibanding tahun 2016 sebesar 27 ribu unit. Perseroan mengincar pendapatan dan laba tumbuh di kisaran 20 persen.

"Tambuh 2016 ke 2017 sekitar hampir 20 persen," pungkas dia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Heboh, Lari Setengah Telanjang Digelar di Tiongkok

Posted: 28 Feb 2017 11:32 PM PST

Ratusan orang dengan berpakaian setengah telanjang mengikuti acara rutin tahunan di Olympic Forest Park Beijing. Acara unik ini diadakan pada Minggu, 26 Februari 2017.

"Naked Run" telah menjadi program tahunan warga Tiongkok. Tujuan dari aksi ini adalah untuk meningkatkan kesadaran warga pentingnya memelihara lingkungan.

Heboh, Lari Setengah Telanjang Diadakan di Tiongkok

Pada kesempatan itu, para pelari, laki-laki dan perempuan diberi kesempatan untuk berkreasi dengan celana atau aksesori yang menarik.

Tampak beberapa perempuan hanya memakai pakaian renang. Sementara yang laki-laki hanya mengenakan celana dalam. Ada beberapa kostum lucu yang dipakai.

Heboh, Lari Setengah Telanjang Diadakan di Tiongkok

Acara "Naked Run" juga dipakai sebagai ajang untuk selfie. Para pengunjung tak mau melewatkan momen itu sebagai peristiwa yang menarik dalam hidupnya.

Heboh, Lari Setengah Telanjang Diadakan di Tiongkok

Bagaimana menurutmu?

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Berkah Tujuh Tahun Mendidik di Balik Bilik Bambu

Posted: 28 Feb 2017 11:31 PM PST

Kondisi bangunan Madrasah Ibtidaiyah Ulul Asmi di Dusun Pangi-Pango, Desa Ponre-Ponre, Kecamatan Libureng, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan jauh dari kata layak. Bangunan sekolah berdinding bilik bambu itu sudah banyak berlubang. Begitu pula dengan atapnya.

Akibatnya, air selalu menetes masuk ke dalam kelas saat hujan turun. Selain itu, bangku dan meja yang digunakan untuk belajar para siswa telah lapuk.

Madrasah yang dibangun tujuh tahun lalu itu didirikan di atas sebidang tanah milik Amiluddin, Ketua Yayasan Madrasah Ibtidaiyah Ulul Asmi. Sebagian tanah lainnya merupakan sumbangan dari masyarakat.

"Tujuh tahun lalu itu madrasah ini bisa terbangun dengan cara kami membeli tanah empat meter persegi. Dan kami juga diberikan oleh masyarakat," kata Amiluddin, beberapa waktu lalu.

Pada awal berdirinya sekolah setingkat Sekolah Dasar, para guru mengajar para siswa dengan arang sebagai pengganti kapur dan dituliskan di atas papan tulis yang dicat putih.

"Selama setahun itu kami pakai arang sebagai pengganti kapur, guru-guru menulis di atas papan tulis putih," tutur ia.

Keadaan sekolah itu sedikit membaik setelah mendapatkan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) pada tahun kedua berdirinya sekolah itu. "Tahun kedua sudah ada dana BOS Rp 6 juta per tahun. Jadi, sejak tahun kedua pula kami sudah bisa menggunakan kapur dan papan tulis hitam layaknya sekolah pada umumnya," ucap Amiluddin.

Sejak awal pembangunan sekolah bilik itu, lanjut Amiluddin, di Madrasah Ibtidaiyah Ulul Asmi hanya ada tiga guru dan seorang kepala sekolah, sementara saat ini jumlah siswa yang bersekolah berjumlah 35 orang yang terbagi dalam lima kelas.

Setelah tujuh tahun lamanya siswa-siswi Madrasah Ibtidaiyah Ulul Asmi belajar di dalam bilik, akhirnya sekolah setingkat SD itu direnovasi sebuah BUMN melalui program Corporate Social Responsibility (CSR).

Pembangunan kembali madrasah itu dimulai Senin, 27 Februari 2017. Pembangunan ditargetkan rampung sebelum Ujian Nasional tiba.

"Kami merencanakan sekolah ini sudah dapat dimanfaatkan sebelum ujian nasional tahun ini," kata Syariffuddin, Area Manager CSR SMEPP Sulawesi PT Pertamina saat meninjau langsung perubuhan gedung lama.

"Sekolah ini akan memiliki ruangan kelas yang yang representatif. Baik guru dan siswa tidak perlu lagi merasa was-was gedung rubuh karena sudah dibuat permanen serta menjamin stabilitas kenyamanan saat proses belajar mengajar berlangsung," kata dia kemarin.

Terpisah, Kepala Madrasah Ibtidaiyah Ulul Asmi Saparuddin berharap setelah rampungnya renovasi sekolah, jumlah murid yang menimba ilmu di Madrasah Ibtidaiyah Ulul Asmi dapat bertambah.

"Di dusun ini, jarak antar sekolah sangat jauh. Paling terdekat berlokasi tujuh kilometer. Itu pun harus ditempuh dengan berjalan kaki karena akses jalan belum dibenahi," tutur Saparuddin.

Jika Madrasah Ibtidaiyah Ulul Asmi telah memiliki gedung baru, Saparuddin memastikan akan bisa menekan jumlah anak putus sekolah di dusun itu. Kepsek berstatus honorer itu mencatat ada sekitar 40 orang anak yang tidak melanjutkan pendidikan dasar yang salah satu disebabkan akses sekolah jauh dari kampung.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Mantan Bintang Juventus Kesayangan Tifosi

Posted: 28 Feb 2017 11:30 PM PST

Juventus setiap periodenya selalu memiliki pemain yang menjadi idola atau kesayangan tifosi (suporter) mereka. Salah satunya adalah Gianluigi Buffon.

Sejak diboyong dari Parma pada 16 tahun silam, Buffon selalu menjadi dambaan para fans Juventus. Kesetiaan kiper 39 tahun itu bersama Bianconeri, termasuk saat didepak ke Serie B terkait kasus Calciopoli pada 2006 silam, membuat para tifosi makin sayang dan hormat padanya.

Selain Buffon, saat ini Juventus masih memiliki sejumlah pemain yang juga diidolakan suporter mereka. Sebut saja Paulo Dybala dan Mario Mandzukic. Para tifosi Juventus akan bertanya-tanya tiap kali dua pemain ini tidak dimainkan.

Jika ditarik mundur ke belakang, tentu masih banyak sosok yang pernah merasakan menjadi idola raksasa Turin itu. Berikut lima mantan pemain Juventus yang menjadi idola tifosi.

Pavel Nedved pernah menjadi pemain kesayangan, baik oleh manajemen maupun tifosi Juventus di rentang 2001-2009. Kala itu ia diboyong dari Lazio seharga 41,2 juta euro.

Hal tersebut wajar. Sebab, kehadiran Nedved di lapangan membuat daya gedor Bianconeri menjadi semakin kuat. Selain mampu menyuplai umpan matang ke penyerang, eks kapten timnas Repulik Ceko itu juga memiliki kemampuan melepaskan tendangan keras lagi akurat.

Selama delapan musim membela Juventus, Nedved tampil di 327 pertandingan, membukukan 65 gol, dan 34 assist.

Selepas pensiun, Nedved tak beranjak dari Juventus Stadium. Ia tergabung dalam manajemen Juventus, dan kini menjabat Wakil Presiden Juventus.

Pemain berikutnya yang pernah begitu dielu-elukan oleh Juventini adalah Zinedine Zidane. Meski lebih identik dengan Real Madrid, ia sempat merasakan menjadi pemain idola di Juventus, tepatnya pada Juli 1996 hingga Agustus 2001. Tak heran bila kemudian mantan playmaker timnas Prancis ini menjadi pemain termahal di dunia kala direkrut Madrid masa itu, yakni 73,5 juta euro.

Selama membela Juventus, Zidane tampil 208 kali, menyumbangkan 31 gol dan 33 assist.

Hingga kini, Zidane masih menjadi idola para suporter Juventus. Ia juga masih berhubungan baik dengan jajaran petinggi Bianconeri. Beberapa kali kedua klub bernegosiasi lewat perantara Zidane.

Yang berikutnya adalah Andrea Pirlo. Pemain yang kini merumput di Major League Soccer bersama New York City itu pernah menjadi bagian penting sekaligus idola para fans di Turin selama empat musim, tepatnya pada 2011-2015.

Para tifosi Juventus selalu mengharapkan Pirlo diturunkan, terutama untuk laga-laga akbar. Eksekusi tendangan bebas yang dilakukan Pirlo adalah satu momen penting yang selalu ditunggu-tunggu para fans.

Meski terpisah oleh jarak, hubungan antara Pirlo dan Juventus nyatanya belum berakhir. Baru-baru ini, La Vecchia Signora mengumumkan akan menjadikan pria 37 tahun itu sebagai brand ambassador mereka ketika ia pensiun nanti.

Jika ada pertanyaan tentang pemain yang paling setia bersama Juventus selain Gianluigi Buffon, maka jawabannya bisa diisi dengan nama Alessandro Del Piero. Ya, penyerang yang selalu menjulurkan lidahnya tiap kali mencetak gol itu pernah membela Nyonya Tua selama 19 tahun. Angka tersebut bahkan mengalahkan durasi Buffon (16 tahun).

Total, selama 19 tahun itu, Alex --sapaan Del Piero -- mengemas 188 gol dan 39 assist dalam 478 pertandingan untuk Juventus.

Keputusan manajemen Juventus untuk tidak memperpanjang kontraknya dan menjualnya ke Sidney FC pada 2012 sempat membuat para tifosi geram. Tifosi menilai manajemen Juventus kejam memperlakukan Del Piero yang sudah banyak berjasa.

Cinta para tifosi Juventus pada Del Piero dinilai wajar. Sebab, selain setia, ia merupakan pemain yang sangat menghibur di lapangan dengan skill dan teknik tinggi yang dimilikinya. "Hiburan" paling khas dari Del Piero adalah caranya mengeksekusi penalti yang dianggap terlalu tenang.

Carlos Tevez memang tak lama bermain untuk Juventus. Hanya dua tahun. Namun, kehadiran Tevez mampu membuat nama Juventus kembali disegani baik di Italia maupun Eropa, setelah sempat tertatih-tatih saat kembali ke Serie A setelah kasus calciopoli.

Selama dua musim itu, 2013/2014 dan 2014/2015, Tevez mencuri hati para tifosi dengan membawa Juventus meraih dua gelar Scudetto. Ia turut menyumbang 50 gol dan 19 assist dalam 19 pertandingan.

Tevez memutuskan pulang kampung ke Argentina dan bermain untuk Boca Juniors pada 2015, sebelum kemudian ia bergabung dengan klub Tiongkok, Shanghai Shenhua Januari lalu.

(Abul Muamar)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Peduli Pendidikan, Raja Salman Akan Bangun Kota Universitas

Posted: 28 Feb 2017 11:30 PM PST

Air mata bahagia menetes dari mata Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud, saat menghadiri wisuda anak tercinta Rakan bin Salman Al Saud, pada Mei 2016 lalu. Apalagi, Rakan mengantongi penghargaan khusus karena keunggulannya selama menjalankan proses studi di Riyadh Schools.

Mengutip Gdn Online, Rabu (1/3/2017) Raja Salman yang kala itu memberikan pidato pendek di depan peserta wisuda dan warga sekolah memuji perkembangan pendidikan di Arab Saudi. Uniknya, ia mengaku kehadirannya dalam wisuda itu bukan hanya semata-mata karena anaknya.

"Saya menghadiri wisuda ini tidak hanya sebagai ayah Rakan, tetapi seorang ayah untuk semua siswa," kata Raja Salman.

Menghadiri upacara wisuda sudah menjadi tradisi penguasa negara Arab ini. Menurutnya, hal tersebut menjadi salah satu simbol kepedulian ia terhadap pendidikan.

Melansir Asharq Al-awsat, dalam sebuah pidato Raja Salman pada acara "50th anniversary of King Abdulaziz University", Mei tahun lalu, ia mengatakan betapa tertariknya ia terhadap ilmu pengetahuan dan sains.

Pria 81 tahun itu berpendapat bahwa kemajuan sebuah negara berlandaskan pengembangan dari ilmu dan sains. Dan ia ingin kerajaan miliknya bisa terus maju dan berkembang dengan pendidikan. Dalam acara yang sama, Raja Salman turut menerima penghargaan berupa gelar doktor kehormatan (honorary doctorate) dari King Abdulaziz University, untuk bidang "promotion of Islamic unity".

Tak tanggung-tanggung, Raja Salman juga mengucurkan dana sebesar 5,5 Miliar Riyal untuk proses pembangunan sebuah kota universitas meliputi bangunan tinggal untuk para mahasiswa/i, perumahan staff universitas, hingga sport village yang rencananya akan selesai pada 2030 mendatang.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Alasan Mengapa Kemandirian Bisa Membantu Anda Meraih Kesuksesan

Posted: 28 Feb 2017 11:24 PM PST

Kalau ditanya apakah mau hidup mandiri atau bergantung pada orang lain, pasti semua orang menjawab mau mandiri. Nyatanya, masih banyak yang terlalu minder untuk percaya kepada kemandirian dan kemampuannya sendiri.

Padahal ternyata, kemandirian lebih dekat dengan puncak tangga kesuksesan. Mandiri dalam berpikir dan berkarya dapat membentuk kepribadian seseorang yang memiliki tekad untuk sukses.

Orang yang mandiri bisa lebih cepat sukses dibanding mereka yang selalu mengharapkan sokongan orang lain. Berikut beberapa alasan dari DuitPintar.com yang menunjukkan mengapa kemandirian dan kesuksesan saling berhubungan.

1. Berani memikirkan ide
Jika mampu mandiri, pasti berani memikirkan ide untuk melangkah maju. Berbeda kalau terkungkung dalam ketergantungan. Yang ada malah selalu mengandalkan ide orang lain. Parahnya lagi, malah menjiplak ide tersebut buat keuntungan sendiri.

Orang yang mandiri biasanya juga kreatif. Mereka punya keyakinan diri untuk menghasilkan sesuatu yang baru dan bermanfaat. Hasil itulah yang menjadi anak tangga menuju kesuksesan. Tapi tentu tidak mustahil ada inspirasi dari gagasan yang muncul sebelumnya.

2. Berani bertindak
Tak hanya berpikir, kemandirian memunculkan keberanian bertindak. Ide tak akan ada gunanya tanpa tindakan. Namun tindakan itu jelas tak sembarangan diambil. Ada landasan kokoh yang mendasari tindakan tersebut, juga rencana-rencana yang berkaitan.

Rencana itu mencakup skenario jika ide gagal dijalankan. Artinya, ada rencana A, B, dan C kalau perlu. Tindakan berdasarkan rencana tentu lebih mungkin berbuah kesuksesan ketimbang yang serampangan.

3. Berani bertanggung jawab
Tidak semua orang berani memikul tanggung jawab dari suatu tindakan yang gagal. Namun berbeda jika sifat mandiri tertempel di benak pribadi. Kemandirian memupuk rasa percaya diri untuk tampil ke depan jika suatu situasi memburuk. Apalagi jika situasi itu muncul karena tindakan yang diambilnya.

Namun kepercayaan diri itu tak berhenti hanya pada titik pertanggungjawaban. Lebih dari itu, tanggung jawab ini harus diikuti keyakinan bahwa ia mampu memperbaiki situasi tersebut.

4. Kepercayaan diri 
Dengan kepercayaan diri yang muncul dari kemandirian, akan terbit keberanian untuk mengambil tindakan. Tentunya, langkah baru ini diambil setelah mempelajari kesalahan sebelumnya.

Berbeda bila suka menempel pada orang lain. Apa pun yang ia lakukan adalah hasil perintah orang lain.
Bila ada yang salah, ditunjuklah orang lain sebagai kambing hitam. Yang seperti ini jelas jauh dari kemungkinan sukses sebagai pengusaha atau pegawai top.

Salah satu ciri orang yang sukses adalah mampu mandiri. Terutama jika ingin sukses menjadi pengusaha.
Kemandirian itu menjadi pembuka jalan. Sedangkan mereka yang lebih suka menggantungkan diri pada orang lain akan selamanya berada di bawah bayang-bayang orang tersebut.

Mereka pun bisa sukses, tapi dalam level yang berbeda dengan orang yang mandiri. Memang, lebih gampang hidup menempel pada orang lain, dibandingkan dengan mereka yang punya sifat mandiri.

Ibarat kereta Shinkansen Jepang yang dibandingkan dengan Commuter Line. Shinkansen bisa lebih cepat menuju stasiun tujuan karena punya jalur sendiri. Sedangkan Commuter Line harus melihat sinyal Commuter Line lainnya untuk jalan. Tak jarang gangguan pada Commuter Line membuat kereta lain yang sejenis jadi terlambat. Sekarang, tinggal kita yang menentukan, mau jadi Shinkansen atau Commuter Line dalam hal kemandirian.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Foto Raja Salman Tersenyum Saat Bersalaman dengan Ahok Beredar

Posted: 28 Feb 2017 11:21 PM PST

Raja Salman tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta. Kedatangan Raja Arab dan rombongan itu disambut Presiden Jokowi.

Rombongan Raja Salman tiba dengan menggunakan pesawat Saudi Arabian, Rabu (1/3/2017). Raja Salman membawa sekitar 1.500 orang, termasuk menteri dan sejumlah pangeran.

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok juga ikut menyambut kedatangan Raja Salman. Ahok pun berkesempatan bersalaman dengan Raja Salman.

Saat bersalaman, dalam foto yang beredar di media sosial, Ahok menggenggam tangan Raja Salman dengan kedua tangannya dengan erat. Raja Salam yang mengenakan jubah kebesarannya itu, juga melemparkan senyum kecil saat menyalami Ahok.

Dengan mengenakan peci hitam, Ahok terlihat menundukkan badan sedikit ketika bersalaman dengan Raja Salman. Saat bersalaman, terlihat Presiden Jokowi dan Menteri  Agama (Menag) Lukman Hakim Saifuddin.

Berapa menit kemudian, Ahok berkicau soal pertemuan itu. "Mendampingi Presiden Joko Widodo menyambut Raja Salman bin AbdulAziz al-Saud. Semoga membawa kebaikan utk hubungan kedua negara," cuit Ahok di akun twitternya, @basuki_btp. Foto yang beredar tersebut disertakan dalam tweet itu.

 

 

Raja Salman saat bersalaman dengan Gubernur DKI Jakarta Ahok. (Istimewa)

Raja Salman langsung menuju Istana Bogor untuk melaksanakan acara kenegaraan.

Untuk menyambut kedatangan Raja Salman ke Istana Bogor, Pemerintah Kota Bogor melalui Dinas Pendidikan mengerahkan 60 ribu orang, yang terdiri 50 ribu pelajar SD hingga SMA dan 10 ribu guru dan tenaga pendidik.

Raja Salman dan rombongannya berada di Indonesia pada 1-9 Maret 2017. Kegiatan kenegaraan akan dilaksanakan pada 1-3 Maret. Pada 4-9 Maret, rombongan Raja Salman akan berlibur di Bali.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tim Pengacara Siti Aisyah Minta Hasil Sidang Tak Dipublikasikan

Posted: 28 Feb 2017 11:20 PM PST

Siti Aisyah (SA) resmi didakwa di Pengadilan Negeri Sepang, Malaysia dengan Pasal Pembunuhan pada 1 Maret 2017, atas tewasnya kakak tiri Kim Jong-un, Kim Jong-nam.

Dakwaan tersebut dibacakan Mahkamah Majistret Sepang Selangor, Malaysia, ditandatangani oleh Wakil Pendakwa Raya Selangor Muhammad Iskandar Bin Ahmad, yang diberi kuasa sebagai pengacara negara setempat.

Pada sidang pertama tersebut, tim Perlindungan WNI KBRI Kuala Lumpur bersama Pengacara dari kantor pengacara Gooi & Azzura mendampingi Siti Aisyah. Persidangan berlangsung mulai sekitar pukul 09.30 hingga pukul 10.30 Dengan agenda tunggal pembacaan tuntutan/dakwaan.

Dalam pembacaan dakwaan, penuntut umum mendakwa SA dengan pasal delik pembunuhan (302) dengan persekongkolan (34) Kitab UU Hukum Pidana.

"Dalam persidangan tersebut, Tim Pengacara telah mengajukan 'gag order' kepada hakim yang pada intinya memohon agar penyidik tidak menyampaikan hasil penyidikan kepada publik, agar tidak mengganggu proses hukum yang sedang berlangsung. Permohonan tersebut diterima oleh hakim," ujar Direktur Perlindungan WNI dan BHI Kemlu, Lalu Muhammad Iqbal dalam keterangan tertulisnya yang diterima Rabu (1/3/2017).

Dengan telah dimulainya persidangan maka SA dipindahkan dari rumah tahanan di Cyberjaya, Kuala Lumpur, ke penjara khusus wanita Kajang di Selangor. Sidang selanjutnya akan dilaksanakan pada tanggal 13 April di pengadilan yang sama.

Pemerintah Indonesia meminta semua pihak memegang prinsip, presumption of innocence until proven guilty (dianggap tidak bersalah sampai dibuktikan di pengadilan bersalah) dalam kasus SA ini. Karena itu, baik Tim Perlindungan WNI KBRI maupun Tim Pengacara akan terus memberikan pendampingan hukum.

Sidang Dijaga Ketat

WNI Siti Aisyah dan perempuan Vietnam Doan Thi Huong didakwa melakukan dugaan pembunuhan terhadap Kim Jong-nam. Dakwaan dibacakan di Pengadilan Malaysia pada Rabu 1 Maret 2017.

Dalam dakwaan disebutkan, keduanya menyemprot dan mengusap cairan kimia ke wajah korban di Bandara Internasional Kuala Lumpur (KLIA2).

Saat persidangan berlangsung, Siti Aisyah dan Doan Thi Huoung dikelilingi puluhan polisi bersenjata lengkap, demikian dikutip dari Al Jazeera.

Siti yang menggunakan kaos merah adalah orang pertama yang dibacakan dakwaannya sebelum akhirnya ia kembali ditahan. Lalu, Huong yang menggunakan baju kasual mendengar dakwaan itu dalam bahasa Vietnam.

Setelah dakwaan selesai dibacakan, Huong berkata, "Saya mengerti tapi saya tak bersalah," dalam bahasa Inggris.

Siti Aisyah dan Huong mengklaim mereka mengira tengah menjadi bagian dari acara lelucon reality show.

Polisi mengatakan, pasangan itu menyemprot dan mengusap VX nerve agent ke muka Kim Jong-nam. Racun mematikan itu diklasifikasikan sebagai senjata pemusnah massal oleh PBB dan dilarang digunakan.

Persidangan Siti Aisyah dan Doan Thi Huong berlangsung tertutup dan dijaga oleh ratusan aparat polisi.

Lebih dari 100 polisi lengkap dengan senjata menjaga pintu masuk pengadian.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Merah Putih Dominasi Warna Tim MotoGP 2017

Posted: 28 Feb 2017 11:20 PM PST

Salah satu tim yang berpartisipasi di MotoGP 2017, Pramac Racing warna baru untuk motor yang bakal dikendarai Danilo Petrucci dan Scott Redding. Pramac Racing merupakan tim satelit dari Ducati.

Seperti dikutip dari GP One, Pramac Racing merilis warna baru untuk motor mereka di Naples, Italia, Selasa (28/2/2017) waktu setempat. Warna mera putih masih menonjol di motor yang bakal mereka gunakan untuk MotoGP 2017, Desmosedici GP.

Warna yang mereka pilih memang tidak jauh berbeda dibangdingkan tahun sebelumnya. Hanya saja, kali ini, warna merah lebih menonjol dibandingkan yang putih.

"Motor ini merupakan sebuah langkah kemajuan dibandingkan tahun 2015. Kami melihat ada banyak cara untuk bertahan di kejuaraan dengan level tertinggi," ucap Petrucci.

Namun, pembalap asal Italia itu mengatakan kalau dia bersama tim sedang mencari kelebihan Desmosedici GP.  "Kami masih bekerja untuk mencari semua potensi dari motor," kata Petrucci.

"Tapi ada satu hal yang pasti, Ducati Desmosedici GP versi 2017 adalah motor paling kompetitif yang pernah saya kendarai," ujarnya mengakhiri.

Pramac Racing sedikit membedakan motor untuk kedua pembalapnya di ajang MotoGP 2017. Petrucci akan mendapat GP17, sedangkan Redding menggunakan GP16.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Galang Dana untuk Julia Perez, Dewi Perssik Siap Disawer

Posted: 28 Feb 2017 11:20 PM PST

Kondisi Julia Perez (Jupe) yang terus menurun membuat prihatin Dewi Perssik (Depe). Bersama teman-teman artis lainnya, Dewi Perssik bakal mengadakan penggalangan dana untuk meringankan biaya pengobatan Julia Perez.

"‎Insya Allah 20 Maret 2017 mau adakan penggalangan dana. Kalau soal waktu dan tempatnya bisa tanya Kak Ruben (Onsu). Intinya saya datang dalam sehari itu supaya dapat rezeki banyak dari orang-orang yang tulus," kata Dewi Perssik, saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (1/3/2017).

Julia Perez yang tengah terbaring sakit dan dijenguk Dewi Perssik. (Instagram Dewi Perssik)


Janda Saipul Jamil dan Aldi Taher itu akan menghibur bos-bos selama seharian. Dewi Perssik berharap dapat mengumpulkan dana dalam jumlah yang besar.

"Aku engak tahu siapa aja (pengusaha) yang datang. Tapi yang jelas Depe, siap hibur dan disawer bos-bos," ceplos Dewi Perssik seraya tertawa.

Dewi Perssik memang belakangan terlihat begitu dekat dengan Julia Perez. Pahadal, keduanya diketahui punya pengalaman yang tak mengenakkan. Akibat berseteru, Jupe dan Depe bahkan sampai harus merasakan hidup di penjara. Meski begitu, Dewi Perssik dan Julia Perez sepertinya sudah melupakan kenangan pahit tersebut.

Julia Perez dan Dewi Perssik.

"Saya pribadi melihatnya kalau itu terjadi ke saya gimana? Apakah minta uang ke keluarga terus, kan enggak. Justru kita yang menopang keluarga, j‎alan satu-satunya siapa lagi yang menolong kalau bukan teman-teman?" tuturnya. (fei)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Apa Kelebihan Gaming Monitor Samsung CFG70?

Posted: 28 Feb 2017 11:20 PM PST

Raksasa teknologi asal Korea Selatan Samsung resmi memboyong teknologi Quantum Dot ke monitor lengkung pertama seri CFG70. Apa yang membuat monitor ini berbeda dari monitor serupa buatan perusahaan lainnya?

"CFG70 dibuat untuk memenuhi kebutuhan gamers yang menginginkan sebuah monitor lengkung yang memiliki respons cepat dan mampu menampilkan kualitas gambar terbaik," ujar Andika Bramantio, ‎Product Marketing Monitor PT Samsung Electronics Indonesia saat ditemui di Jakarta, Selasa (28/2/2017).

Apa itu Quantum Dot? "Ini merupakan teknologi yang mampu memproduksi hampir seluruh rentang warna alami dengan cakupan sRGB hingga 125 persen. Dengan begini tampilan warna di layar akan terlihat seperti nyata," tuturnya.

Ia menambahkan, CFG70 makin 'sempurna' bagi gamer berkat kemampuannya mereduksi gambar blur saat memainkan gim dengan gameplay bertempo cepat antara lain Overwatch dan Counter Strike: Global Offensive.

"Selain memiliki waktu respons gambar bergerak (MPRT) yang cepat (hanya 1ms) dan refresh rate layar hingga 144Hz, gambar yang tampil di layar pun tampak mulus dan bebas blur," paparnya.

Usung sudut lengkung 180 derajat CFG70 bikin mata tak cepat lelah saat bermain gim. (Liputan6.com/ Yuslianson)

Hadir dalam varian 24 inci dan 27 inci, CFG70 tampil dengan kelengkungan layar unik yaitu 180 derajat.

"Berdasarkan penelitian, monitor lengkung ternyata lebih efektif mengurangi kelelahan mata dibanding monitor datar biasa," ungkap pria yang akrab dipanggil Andika itu.

Tombol menu untuk mengatur modus tampilan gambar di layar monitor. (Liputan6.com/ Yuslianson)

Tak hanya itu, gamers dapat mengoptimalkan kemampuan monitor lengkung ini melalui pengaturan modus permainan yang Samsung sediakan. Lewat tampilan UX gaming ini, gamers dapat melakukan kalibrasi tingkat kecerahan, warna, dan refresh rate layar hanya beberapa klik.

Agar lebih nyaman saat digunakan, Samsung menghadirkan konsep dua engsel tegak yang memungkinkan pengguna menyesuaikan tinggi dan sudut monitor.

Dua engsel yang bisa diatur agar layar monitor lebih nyaman saat digunakan. (Liputan6.com/ Yuslianson)

Untuk informasi, CFG70 24 dan 27 inci masing-masing akan dibanderol Rp 5,9 dan 6,9 jutaan.

(Ysl/Why)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ditjen Perhubungan Darat Lelang 250 Paket Proyek sampai Februari

Posted: 28 Feb 2017 11:18 PM PST

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menganggarkan Rp 4,27 triliun untuk Direktorat Jenderal Perhubungan Darat di tahun ini. Anggaran tersebut ditujukan untuk pembangunan prasarana jalan dan Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP), perlengkapan jalan dan subsidi operasional.

"Sesuai arahan Menteri Perhubungan, daya serap untuk tahun 2017 ini di targetkan 90 persen atau naik dari capaian 2016 yaitu 83 persen," kata Direktur Jenderal Perhubungan Darat Pudji Hartanto, di ruang kerjanya, Rabu (1/3/2017).

Untuk mencapai target tersebut, Kemenhub melakukan langkah-langkah strategis. Salah satunya dengan mengadakan lelang tidak mengikat pada akhir Tahun Anggaran 2016 untuk sejumlah proyek serta penyiapan data dukung serta kelengkapan dokumen dan melakukan kontrak. "Hingga Februari ini sebanyak 250 paket telah dilelang," jelas Pudji.

Beberapa kegiatan pekerjaan yang telah memasuki tahap pelelangan antara lain subsidi operasional bus perintis, subsidi operasional kapal ASDP, pengadaan dan pemasangan fasilitas perlengkapan jalan serta rehabilitasi dermaga sungai.
 
Pudji memaparkan, pada tahun ini, tantangan yang dihadapi Ditjen Perhubungan Darat akan semakin berat. Sebab itu untuk Tahun Anggaran 2017, pengelolaan anggaran akan dilakukan lebih optimal sehingga dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya kepada masyarakat.

Pada Tahun Anggaran 2017, terdapat beberapa kegiatan yang menjadi isu strategis Ditjen Perhubungan Darat, antara lain pengelolaan dan penyelenggaraan Terminal Penumpang Tipe A dan Jembatan Timbang serta Peningkatan Kapasitas dan Pelayanan melalui pembangunan prasarana terminal, pelabuhan penyeberangan dan angkutan perintis.

"Tidak pernah bosan, saya sampaikan kepada teman-teman pengelola anggaran, bahwa uang yang digunakan adalah uang rakyat, ada pertanggungjawabannya. Jangan sampai terjadi kebocoran dalam penggunaannya, jangan sampai ada pungli dan korupsi di dalamnya," jelas dia.

Dia mengatakan akan mengedepankan tindakan preventif untuk mengeliminasi kerugian negara, sebelum muncul kejadian yang tidak diinginkan.(Yas/Nrm)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Raja Salman Panggil Puan Maharani di Istana Bogor, Bahas Apa?

Posted: 28 Feb 2017 11:17 PM PST

Saat tiba di Istana Bogor, Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al Saud disambut Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan para menteri kabinet Kerja. Usai upacara kenegaraan, para menteri Kabinet Kerja bersalaman dengan Raja Salman sembari memperkenalkan diri.

Menko Polhukam Wiranto menjadi yang pertama menyalami Raja Salman. Lalu diikuti Menko Perekonomian Darmin Nasution dan Menko Pembangunan manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani. Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi juga ikut bersalaman dengan Raja Salman.

Ada pemandangan menarik usai Raja Salman bersalaman dengan para menteri Kabinet Kerja. Raja Salman terlihat berbicara dengan penerjemah, yang diduga bertanya terkait Puan Maharani.

Tak lama kemudian, Menko PMK Puan Maharani mendatangi Raja Salman. Keduanya pun terlihat berbicara dengan dibantu penerjemah. Raja Salman terlihat berbicara dengan Puan Maharani sekitar 2 menit.

Puan Maharani adalah anak dari mantan Presiden Megawati Soekarnoputri, yang juga cucu dari Presiden RI pertama Soekarno. Kemungkinan terkait silsilah itulah, Puan Maharani sempat berbincang kembali dengan Raja Salman.

Mantan Presiden Soekarno pernah berkunjung ke Arab Saudi pada 1963. Kala itu, Soekarno bertemu dengan Raja Arab Saud, yang merupakan Raja Arab Saudi kedua. Sedangkan Raja Salman, merupakan raja ketujuh.

Setelah menempuh perjalanan kurang dari 30 menit dari Bandara Halim Perdanakusuma, Raja Salman tiba di Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat. Kondisi cuaca yang hujan deras tampak menyambut rombongan Raja Arab Saudi itu di Kota Bogor.

Pantauan Liputan6.com, Raja Salman tiba di Istana Bogor sekitar pukul 13.50 WIB. Kondisi hujan deras terjadi saat Raja Salman sampai di Istana Bogor. Tampak Presiden Jokowi dan para menteri menyambut Raja Salman dan rombongan di depan Istana Bogor.

Sementara itu, meski kondisi hujan, ribuan warga Bogor dan pelajar yang menyambut Raja Salman tetap antusias berdiri menyambut kedatangan Raja Arab Saudi itu. Kondisi hujan deras tidak menyurutkan antusias warga menyambut kedatangan tamu negara itu.

Kendati demikian, ada sebagian warga dan pelajar yang berlindung di bawah pohon dan melindungi diri dengan payung untuk menghidari hujan.

Sementara itu, beberapa pegawai kantor yang di dekat Istana Bogor memanfaatkan waktu istirahat untuk turut menyambut kunjungan Raja Arab yang terbilang bersejarah ini.

Raja Salman tiba di Bandara Halim Perdana Kusumah pada pukul 12.45 WIB. Kedatangannya langsung disambut Presiden Joko Widodo dan beberapa pejabat kenegaraan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Penampakan Pesawat Kerajaan Arab Saudi Saat Tiba di Halim

Posted: 28 Feb 2017 11:15 PM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: RSUP NTB Bantah Ginjal Mantan TKW Sri Rabitah Hilang

Posted: 28 Feb 2017 11:15 PM PST

Mantan TKW yang diduga kehilangan ginjal kanannya saat bekerja di Doha, Qatar, Sri Rabitah kembali menjalani pemeriksaan di RSUP Nusa Tenggara Barat (NTB). Usai pemeriksaan, Wakil Direktur RSUP NTB menyatakan ginjal Sri Rabitah masih lengkap.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Rabu (1/3/2017), pihak rumah sakit tidak pernah menyatakan Sri Rabitah kehilangan ginjalnya. Namun, memang terdapat selang yang terpasang di saluran ginjal sebelah kanan.

Tetapi pernyataan pihak RSUP NTB tersebut dipertanyakan tim advokasi Sri Rabitah. Sebab, berbeda dengan catatan hasil rontgen sebelumnya yang dikeluarkan RSUP NTB.

Sri Rabitah dikabarkan kehilangan ginjal kanannya setelah menjalani operasi di Qatar tiga tahun lalu. Diduga, dalam operasi tersebut salah satu ginjal dicuri oleh mantan majikannya. Setelah pulang ke Tanah Air, Sri pun kerap merasa sakit.

Atas kejadian ini, Direktur Perlindungan WNI Kementerian Luar Negeri Muhamad Iqbal pun angkat suara. Dia berjanji melakukan upaya hukum untuk mengusut kasus yang menimpa Sri Rabitah.

Rencananya Sri Rabitah akan menjalani operasi pada Kamis mendatang. Hal ini untuk mengangkat selang dan memeriksa kondisi ginjal kanannya.

Simak tayangan video mantan TKW Sri Rabitah yang diduga kehilangan ginjalnya berikut ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cuplikan 5 Penyelamatan Terbaik Pekan ke-26 Liga Inggris

Posted: 28 Feb 2017 11:12 PM PST

Sejumlah penyelamatan terbaik terjadi di pekan ke-26 Liga Inggris musim 2016-17. Salah satunya yang dilakukan kiper West Bromwich Albion Ben Foster.

Foster secara gemilang menepis tendangan keras bek Bournemouth Adam Smith dari luar kotak penalti. Laga Liga Inggris itu dimenangkan West Bromwich dengan skor tipis 2-1.

Penyelamat terbaik lainnya dilakukan kiper Watford, Heurelho Gomes. Kiper asal Brasil dengan cekatan menepis sundulan bek West Ham United, Jose Fonte.

Kekalahan Stoke City 0-4 dari Tottenham Hotspur tidak menyurutkan penampilan Lee Grant dalam laga itu. Kiper 34 tahun itu memblok tendangan Harry Kane meski jajaran bek menghalangi pandangannya.

Berikuti cuplikan video 5 Penyelamatan Terbaik Pekan ke-26 Liga Inggris:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Daihatsu Tapaki Usia 110 Tahun

Posted: 28 Feb 2017 11:12 PM PST

Tepat di hari ini (1 Maret 2017), 110 tahun yang lalu, berdirilah pabrikan mesin internal combusition di Jepang. Perusahaan itu sekarang masih berdiri, dan dikenal dengan nama Daihatsu Motor.

Dalam rangka menapaki usia tersebut, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) turut serta merayakannya. Bertempat di Sunter Assembly Plant, di Jakarta, Daihatsu menggelar acara khusus  dengan mengundang sejumlah pemangku kepentingan.

Pencapaian ini tentu tidak mudah. Sejak 1907 sampai saat ini, perusahaan yang berbasis di Osaka, Jepang, ini telah melewati serangkaian reformasi bisnis secara struktural. Mereka berhasil melewati lingkungan bisnis yang tidak kondusif.

Belum lagi berbagai kesulitan lain. Misalnya kesulitan bisnis Kei-car di negeri asalnya, dan persaingan ketat di Indonesia dan Malaysia, terutama dalam kurun waktu 10 tahun terakhir, serta pengaruh kondisi politik dan ekonomi lainnya.

Di Indonesia, Daihatsu hadir pada 1962, saat bemo (becak motor) diperkenalkan sebagai sarana angkutan menjelang pelaksanaan Asian Games IV di Jakarta.

Presiden Direktur Astra Daihatsu Motor Sudirman MR mengatakan, sejak ada di Indonesia, Daihatsu telah memperoleh beragam capaian. Di antaranya adalah memiliki kandungan local content hingga lebih dari 90 persen.

"Dalam rangka ulang tahun ini, di Indonesia Daihatsu akan merayakannya dengan serangkaian aktivitas menarik bersama konsumen dengan magic number 110," ujar Sudirman. Salah satu acara spesial yang dimaksud adalah merekondisi 110 unit mobil.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sudah 24 Jam Lebih, Martinus Belum Turun dari Papan Reklame Slipi

Posted: 28 Feb 2017 11:09 PM PST

Sudah 24 jam lebih, Agustinus Woro alias Martinus tak turun dari papan reklame di perempatan Slipi, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Pria ini masih bertahan.

Dari pantauan Liputan6.com, Martinus masih enggan turun. Walau sudah dibujuk berkali-kali oleh polisi, pemadam kebakaran, hingga petugas dinas sosial.

"Polisi sudah pada pulang, kemarin malam itu banyak petugas bawa mobil pakai tangga, udah dicoba dibujuk, tapi nggak mau turun, udah naik polisi buat bujuk dia," kata seorang warga sekitar, Edi (48), Rabu (1/3/2017).

Edi menyebut, sejak Selasa malam 28 Februari, polisi sudah berupaya. Tapi, tiga polisi yang memanjat papan reklame diusir Martinus. "Polisinya disodok pakai tiang bendera," kata Edi.

Agustinus Woro alias Martinus (48) memanjat papan reklame Slipi, Jakarta, sejak Selasa pagi kemarin. Sudah 24 jam lebih Martinus ada di atas papan reklame itu. Saat ini, polisi ataupun petugas lain, sudah tak ada di lokasi.

Di atas papan reklame, Martinus membentangkan spanduk bertuliskan "Jual Organ Tubuh, Selamat Hari HAM".

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

4 Tren Fashion Keren dari Saint Laurent di Paris Fashion Week

Posted: 28 Feb 2017 11:06 PM PST

Paris Fashion Week untuk koleksi musim gugur 2017 sudah dimulai. Ajang pergelaran bergengsi ini menampilkan beragam koleksi busana dari para desainer yang berbasis di Paris. Salah satunya adalah Saint Laurent. Kali ini, Saint Laurent menghadirkan koleksi busana musim gugur yang super trendi dan eye catching.

Melansir dari laman Vogue, Rabu (1/3/2017) Saint Laurent menampilkan koleksi busana yang memukau di panggung runway Paris Fashion Week yang digelar pada Selasa (28/2/2017) lalu. Sebagai desainer, Anthony Vaccarello menghadirkan koleksi terbaru yang didominasi dengan material yang berkilauan, seperti aksen metalik dan glitter.

Selain itu, ada beberapa koleksi busana dari Saint Laurent yang bisa dijadikan acuan tren fashion 2017. Apa saja? Simak berikut ini.

1. Mini dress berbahan kulit

4 Tren Fashion Keren dari Saint Laurent di Paris Fashion Week (Foto: Vogue)

Terinspirasi dari gaya fashion 80-an, Vacarello membuat desain mini dress berbahan kulit dengan aksen ruffles. Semakin terlihat keren dengan aksesori pelengkap seperti sepatu boots berbahan kulit yang panjangnya sebetis.

2. Aksen shearling

4 Tren Fashion Keren dari Saint Laurent di Paris Fashion Week (Foto: Vogue)

Dress dan sarung tangan beraksen shearling sangat menarik perhatian pada show Saint Laurent malam itu. Detail shearling pada busana semakin menambah kesan chic dan dramatis.

3. Serba berkilau

4 Tren Fashion Keren dari Saint Laurent di Paris Fashion Week (Foto: Vogue)

Sweater beraksen kilau warna silver semakin terlihat eye catching dengan tambahan glitter boots. Sepatu boots dengan motif glitter warna silver ini terlihat sangat menarik perhatian para fashionista pada acara fashion show Saint Laurent di Paris Fashion Week.

4. DIY Sneakers

4 Tren Fashion Keren dari Saint Laurent di Paris Fashion Week (Foto: Vogue)

Selain sepatu boots beraksen glitter, ada juga koleksi sepatu sneakers yang keren. Saint Laurent melengkapi koleksi busananya dengan sepatu sneakers bertuliskan "Smoking Forever" di bagian alas. Mungkin bisa Anda jadikan inspirasi untuk DIY.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tiba di Istana Bogor, Raja Salman dan Jokowi Cipika Cipiki

Posted: 28 Feb 2017 11:04 PM PST

Raja Salman bin Abdulaziz al Saud tiba di Istana Bogor. Dia langsung disambut Presiden Jokowi.

Hujan deras mengiringi kedatangan Raja Arab Saudi itu di Istana Bogor, Rabu (1/3/2017) pukul 13.55 WIB. Mobil Raja Salman langsung diparkir di depan halaman gedung utama Istana Bogor.

Presiden Jokowi dan Raja Salman kemudian saling cium pipi kanan dan cium pipi kiri atau cipika cipiki sambil dipayungi. Lantai yang di depan beranda Istana Bogor pun terkena percikan hujan yang turun dengan deras.

Keduanya kemudian melakukan sesi foto bersama sambil dipayungi. Marching band mengiringi sesi foto bersama tersebut.

Sementara, anak-anak yang semula ada di halaman karena hujan menyambut di tangga istana. Upacara penghormatan pindah ke depan teras istana.

Ada sejumlah menteri yang mendampingi Jokowi menyambut Raja Salman yaitu Menko Polhukam Wiranto, Menko Perekonomian Darmin Nasution, Menko Maritim Luhut Binsar Panjaitan, Menko PMK Puan Maharani, Menlu Retno Marsudi, Mensesneg Pratikno, dan Menag Lukman Hakim.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Siap Gebrak Jakarta, Air Supply Gelar Jumpa Pers

Posted: 28 Feb 2017 11:03 PM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mbasing, Bukan Aksi Sembarangan Seniman-Seniman Bengkulu

Posted: 28 Feb 2017 11:02 PM PST

Hampir setahun, dunia seni rupa Bengkulu tidak terdengar gaungnya. Gedung Seni Rupa yang merupakan satu kesatuan dari Taman Budaya Bengkulu seperti mati suri tanpa aktifitas.

Kondisi ini membuat sembilan orang seniman yang tergabung dalam Komunitas SaYak Bengkulu untuk melakukan gelar karya bersama dengan memamerkan 30 jenis karya seni rupa instalasi dan lukisan dari beragam aliran.

Gelar karya bertajuk "Mbasing" atau diterjemahkan dalam bahasa Indonesia berarti sembarangan. Dilaksanakan selama tiga hari, ajang itu diisi berbagai diskusi dan penyamaan persepsi berkesenian dari berbagai narasumber yang digandeng. Tujuannya supaya geliat seni rupa Bengkulu kembali hidup.

Koordinator Komunitas SaYak Bengkulu, Medi Kurniawan mengatakan, gelar karya bersama ini sebagai upaya membangun kembali semangat berkesenian, menebar ide dan wacana bagi para praktisi seni maupun masyarakat luas.

"Mbasing lahir dari berbagai perspektif dan bersifat cair kegiatan ini untuk memperkaya kapasitas kesenirupaan anggota komunitas dan menjadi satu peristiwa kesenian," kata Medi, Selasa, 28 Februari 2017.

Meskipun bertajuk Mbasing atau sembarangan, terserah, asal asalan, tetapi mereka justru menampilkan sebaliknya. Gelar karya ini dipersiapkan dengan baik dan dengan memaparkan karya visual beragam dan bernilai seni.

Keberagaman karya yang ditampilkan menunjukkan bahwa berkesenian tidak berpatokan pada satu aliran dan kaku. Justru Mbasing ini ingin menyampaikan pesan moral tentang keberagaman.

Salah seorang penggiat seni lukis Bengkulu Dedy Suryadi mengatakan, keberagaman identitas pelaku seni ini menunjukkan bahwa ruang berkesenian itu sangat luas dan tidak ada sekat yang membatasi.

"Tidak ada yang eksklusif, semangat kita sama, berkarya dan berkesenian," kata Dedy Suryadi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Puluhan Rusa Ikut Sambut Kedatangan Raja Salman di Istana Bogor

Posted: 28 Feb 2017 11:02 PM PST

Presiden Joko Widodo atau Jokowi bersama jajaran menteri sudah siap menyambut kedatangan Raja Arab Saudi King Salman bin Abdulaziz al Saud di Istana Bogor. Mereka berbaris rapi di depan pintu masuk Istana Bogor untuk menyambut Raja Salman.

Pantauan Liputan6.com, Rabu (1/3/2017), ada yang unik dari penyambutan Raja Salman di Istana Bogor. Sekelompok rusa turut menyambut kedatangan Raja Arab itu.

Proses penyambutan memang sudah dilaksanakan mulai dari pintu gerbang Istana. Seperti pasukan berkuda dan drum band, yang mengantarkan Raja Salman hingga ke halaman depan Gedung Utama Istana Bogor.

Rusa-rusa yang hidup di halaman Istana Bogor ini memang tidak dikandangkan. Rusa-rusa ini dibiarkan bebas berlarian di halaman Istana seperti hari-hari biasanya.

Bahkan, puluhan rusa melintas bebas di depan pasukan berkuda yang tengah bersiap menyambut kedatangan Raja Salman. Sebagian pasukan juga sempat bertepuk tangan ke arah rusa, tanda agar gerombolan rusa mempercepat langkah mereka.

Rusa Istana Bogor sambut Raja Salman. (Liputan6.com/Ahmad Romadoni)

Terhitung dua kali gerombolan rusa melintas sesaat sebelum Raja Salman datang. Sedangkan, pasukan lainnya tetap bersiaga di posisi masing-masing sekitar Istana Bogor.

Raja Salman dan rombongan mendarat di Bandara Halim Perdanakusuma siang ini pukul 12.30 WIB. Dari Halim, Raja Salman langsung bertolak ke Istana Bogor bersama Presiden Jokowi, untuk melakukan sejumlah kegiatan seperti sesi foto dan pertemuan bilateral.

Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al Saud berkunjung ke Indonesia pada 1-9 Maret 2017. Rencananya, Raja Salman bersama rombongan yang berjumlah 1.500 orang itu, berada di Jakarta pada 1 hingga 3 Maret 2017. Sedangkan 4 hingga 9 Maret akan berlibur di Bali.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadi yang Pertama, SpaceX Luncurkan Misi Wisata ke Luar Angkasa

Posted: 28 Feb 2017 11:02 PM PST

Sebuah perusahaan roket dan pesawat luar angkasa, SpaceX akan meluncurkan sebuah misi pesawat berawak untuk dua orang. Misi tersebut lebih menyerupai perjalanan wisata luara angkasa, namun pihak SpaceX masih merahasiakan identitas kedua orang tersebut yang telah membayar biaya perjalanan mereka.

CEO SpaceX, Elon Musk megungkapkan, misi ini merupakan perjalanan pribadi bagi mereka yang telah membayar dengan harga yang sesuai. Namun ia berujar, pihak perusahaan tidak memiliki kewenangan untuk memberitahu siapakah kedua orang yang sudah membayar untuk melakukan perjalanan ke luar angkasa, dan berapa jumlah uang yang mereka bayar. "Ini adalah misi pribadi dengan pelanggan yang membayar, sejauh ini perusahaan SpaceX tidak berwenang untuk mengungkapkan nama-nama mereka," ucap Elon Musk.

Misi ini akan berlangsung selama seminggu dan akan dimulai pada akhir tahun 2018. Dua orang penumpang nantinya akan menggunakan pesawat Dragon Version 2, dengan roket pendorong raksasa yang memiliki diameter 12m dan 49 mesin. Seperti astronot pada umumnya, kedua orang yang tidak disebutkan namanya itu akan melakukan berbagai pelatihan sebelum melakukan perjalanan ke luar angkasa.

Juru bicara SpaceX berharap, dua orang yang direncanakan ke luar angkasa akhir tahun 2018 nanti, membawa harapan dan impian umat manusia seperti para astronot Apollo yang menjelajah luar angkasa sebelum mereka, sehingga mampu mendorong keinginan manusia untuk mengeksplorasi alam semesta. "Seperti astronot Apollo sebelum mereka, kami berharap mereka akan membawa harapan dan impian dari semua umat manusia, serta mampu mendorong jiwa eksplorasi manusia," ucap SpaceX.

Penulis:

Soyid Prabowo

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sambangi Markas Rostov, MU Bantu Ringankan Beban Suporternya

Posted: 28 Feb 2017 11:00 PM PST

Manchester United (MU) memanjakan suporter yang ingin mendampingi mereka ke markas Rostov, Stadion Olimp 2, Rusia, 10 Maret 2017. Kedua tim akan bertarung di leg 1 babak 16 besar Liga Europa 2016-17.

Seperti dilansir media Spanyol AS, sekitar 500 suporter MU bakal menjalani tur ke Rusia. Mereka akan menempuh perjalanan sekitar 3000 mil untuk menyaksikan tim kesayangannya MU bertarung melawan tim tuan rumah.

Namun untuk itu mereka butuh visa. Demi mengurangi beban suporternya, Setan Merah pun bersedia menanggung biaya pengurusan dokumen tersebut yang mencapai angka kira-kira Rp1,9 juta per orang. 

MU meminta suporter yang telah memiliki tiket untuk segera mengirimkan alamatnya. Dengan demikian, MU bisa mengirimkan biaya pengganti pengurusan visa. Sedangkan bagi fans yang ingin datang lebih awal di Rusia diminta memberitahukan alamat hotelnya selama tinggal di sana demi memudahkan pengiriman. 

Sementara itu, MU baru saja merebut gelar pertamanya, yakni Piala Liga Inggris usai mengalahkan Southampton. Namun setelah itu, pasukan Jose Mourinho langsung disambut jadwal yang super padat.

Sebelum bertandang ke markas Rostov, MU lebih dulu menjamu AFC Bournemouth di Old Trafford dalam lanjutan Premier League, 4 Maret 2017. Sepulang dari Rusia, MU juga harus bertandang ke markas Chelsea dalam rangka perempat final Piala FA. Duel ini akan berlangsung di markas Chelsea, Stamford Bridge, Senin (13/3/2017).

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Liburan Raja Salman di Bali Bisa Dongkrak Wisata RI

Posted: 28 Feb 2017 11:00 PM PST

Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud dijadwalkan berlibur ke Bali pada 4-9 Maret, usai melakukan kunjungan kerja di Jakarta pada 1-3 Maret 2017.

Kunjungan wisata Raja Salman beserta rombongan yang mencapai 1.500 orang diprediksi bisa mendongkrak pariwisata Indonesia di mata dunia.

"Kedatangan Raja Salman diharapkan bisa mempromosikan wisata di Ba‎li, karena kita tahu liburan mereka cukup lama. Mudah-mudahan makin meningkatkan jumlah kunjungan wisman ke RI dari Arab Saudi," kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS), Suhariyanto di kantornya, Jakarta, Rabu (1/3/2017).

Menurut Suhariyanto atau yang akrab disapa Kecuk ini, jumlah wisman dari Arab Saudi yang datang ke Indonesia selama ini belum begitu banyak dibanding turis asal China, Australia, Jepang, dan lainnya.

Dari catatannya, turis asal Arab Saudi yang melancong ke Indonesia pada Desember 2016 sebanyak 8.221 orang. ‎Kemudian naik cukup signifikan di Januari 2017 menjadi 14.340 orang.

"Jumlah kunjungan turis dari Arab Saudi di Januari yang 14.340 orang tidak menggambarkan seluruh bulan, karena biasanya puncak kedatangan mereka pas menjelang puasa atau Ramadhan, setelah Lebaran, dan musim haji," Kecuk memaparkan.

Dirinya berharap, kedatangan Raja Salman mampu mendongkrak pariwisata di Indonesia, khususnya Bali. Sehingga makin banyak jumlah wisman yang datang ke negara ini untuk berlibur menikmati keindahan alam Indonesia.

"Sekarang mulai gencar promosi pariwisata ‎Indonesia di Jeddah, dengan begitu harapannya turis asal Arab Saudi semakin meningkat, tidak cuma dari China, Australia, dan negara lainnya," harap Kecuk.(Fik/Nrm)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Selebritas Cantik dan Modis Bergaya bak Putri Raja Arab

Posted: 28 Feb 2017 11:00 PM PST

Kedatangan Raja Arab, Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud ke Indonesia mengundang kehebohan luar biasa dari masyarakat Tanah Air. Orang Nomor Satu di Arab Saudi itu tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Rabu (1/3/2017) siang.

Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz saat menghadiri Gulf Cooperation Council di ibukota Bahrain Manama. (AFP Photo/ Stringer)

 

Di samping terkenal sebagai negara yang memproduksi minyak terbesar di dunia, Arab Saudi juga memiliki fashion yang khas dan populer di kalangan para wanita masa kini. Apalagi kalau bukan Kaftan.

Baju terusan panjang yang berasal dari kerajaan Persia kuno tersebut saat ini tengah populer dikenakan kaum wanita tidak hanya dipakai untuk acara-acara keagamaan seperti pengajian atau tapi juga ke acara formal. Kaftan ini juga biasanya dilengkapi dengan hiasan bordir atau manik-manik yang membuatnya semakin elegan.

Selain Kaftan, putri Raja Arab juga kerap mengenakan Gamis. Terusan panjang yang bahannya lebih tebal dari kaftan. Gamis juga rata-rata memiliki bagian lengan yang lebih panjang ketimbang kaftan.

 Princess Ameera Al-Taweel

Gaya berpakaian putri Raja Arab ini pun kerap menjadi kiblat fashion sejumlah selebritas wanita Tanah Air. Bahkan ada yang menjadikan kaftan sebagai produk bisnis mereka.

Intip penampilan sejumlah selebritas wanita Tanah Air bergaya seperti putri Raja Arab berikut ini. Mumpung heboh Arab lagi melanda Tanah Air terkait dengan kedatangan Raja Salman.

Syahrini tampak elegan dengan kaftan putihnya.

Syahrini merupakan salah satu selebritas Tanah Air yang gemar mengenakan kaftan. Seperti yang diperlihatkan pelantun "Aku Tak Biasa" itu di Instagram pribadinya dalam momen Lebaran beberapa waktu lalu.

Mantan rekan duet Anang Hermansyah itu mengenakan kaftan putih dengan aksen manik-manik berwarna emas di bagian leher, dada, dan lengan. "Hi Sayang. Lady in White #PrincesSyahrini #IedMubarak #IdulFitri2015 #3rdDayOfIdulFitri," tulisnya di keterangan foto.

Krisdayanti.

Dalam foto yang diunggahnya beberapa bulan lalu, Krisdayanti tampak mengenakan gamis penuh motif dengan campuran warna emas, putih dan biru. Gamis tersebut ia padukan dengan turban emas.

Di bagian tengahnya terdapat gambar wajah seorang wanita yang cukup besar. Gamis ini rupanya merupakan salah satu produk bisnis fashion yang dijalani KD yakni House Of Lusense.

"Face of Dubai ,new collection from @lusense_kd by @luthy162 for @qacademy_indosiarid result show tonight," katanya sambil berpose di depan sebuah lukisan Kakbah.

Bella Shofie kenakan kaftan bermotif bunga-bunga.

Bella Shofie termasuk dalam jajaran selebritas yang gemar mengeksplorasi penampilannya. Tak jarang kita melihat artis 25 tahun itu mengenakan pakaian yang wah dan anti mainstream.

Seperti kaftan bermotif bunga warna-warni yang dikenakannya saat menghadiri acara buka puasa bersama beberapa waktu lalu. Sama seperti Krisdayanti, kaftan yang dipakai Bella Shofie ini juga merupakan salah satu produk bisnis pakaiannya.

"Aaahhh lucu banget kaftannya full colour flowers
Love love love deh
Yuk sekarang uda cantik kita pergi ke acara amal and buka bersama ciwi2 cantiiiikkkk
Wearing Kaftan Arabian by @bells_bybellashofie #KBS26
Ini kaftan kalau mau dipakai jilbab bisa kok,, lengannya tinggal pakai manset warna senada dan kita siapin tergantung request," tulisnya di keterangan foto.

Julia Perez kenakan gamis bak Ratu Mesir, Cleopatra.

Belum lama ini Julia Perez mendapat kesempatan berkunjung ke Mesir usai menunaikan ibadah umrah. Ia pun mencoba tampil dengan hiasan kepala bak Ratu Mesir, Cleopatra. Tapi, dia mengenakan busana bersiluet gamis yang berhiaskan bebatuan sehingga membuatnya tampak mewah dan berkilau.

dengan hiasan di kepala dengan aksen ular, Jupe berpose dengan latar piramida yang menjulang tinggi di belakangnya.

Cantiknya Olla Ramlan pakai kaftan kembaran dengan sang putri.

Hampir sama dengan Syahrini, Olla Ramlan terlihat mengenakan kaftan putih dengan aksen bordiran serta manik-manik bernuansa pink di bagian dada. Meski sederhana, Olla memadukannya dengan menjinjing tas merah.

Kaftan yang dikenakan Olla Ramlan juga terlihat kembaran dengan sang putri, Aleena. Lucunya, Aleena juga tampak menjinjing tas berwarna ungu.

"Me and mini me..." tulis istri Aufar Hutapea itu di keterangan foto.

Ashanty memakai gamis hitam.

Ashanty baru-baru ini selesai menjalankan ibadah umrah bersama suami dan anak-anaknya. Selama di Tanah Suci, Ashanty pun menyesuaikan penampilannya dengan selalu berhijab dan mengenakan gamis.

Salah satunya yakni gamis hitam dengan aksen bunga-bunga di bagia tangan. Ashanty kemudian memadukan gamis tersebut dengan hijab hitam bermotif putih.

"Udah selesai ibadah umrah,, mau cari oleh2 buat org rumah. katanya siapa yg belanja ditanah suci buat oleh2 dirumah insyaallah akan dilipatgandakan pahala nya.. Aamin.. @caftano_da_sarah," katanya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Weekly Highlights: Welcoming King Salman of The Saudi Kingdom

Posted: 28 Feb 2017 11:00 PM PST

Kunjungan Raja Salman dari Arab Saudi ke Indonesia menjadi sorotan. Sebab persiapan yang dilakukan terbilang heboh. Berita tersebut terangkum dalam segmen "What's On Indonesia" program Weekly Highlights kali ini.

Kehadiran polisi wanita (polwan) cantik dalam peristiwa bom Bandung mengisi segmen tersebut, bersanding dengan kisah keberanian Pasukan Oranye DKI Jakarta yang 'menyelam' di sebuah got saat banjir.

Isu lainnya dalam segmen "International Affairs" di Weekly Highlights, terkait update kematian Kim Jong-nam, kakak tiri Kim Jong-un yang hingga kini masih menjadi misteri. Menurut penyelidikan terbaru, ia tewas akibat diracun dengan VX nerve agent yang melumpuhkan syaraf.

Sementara dalam segmen "Trending Topic" menceritakan tentang salah sebut nama pemenang piala Oscar untuk kategori 'Best Picture'. Disebutkan sebagai pemenangnya adalah film "La La Land", padahal juaranya "Moonlight".

Sedangkan segmen "Diplomatic Corner" melaporkan kunjungan persahabatan 3 kapal Angkatan Laut (AL) Pasukan Bela Diri Jepang ke pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, dengan tujuan membangun pengertian tentang Indonesia bagi para lulusan baru sekolah perwira AL negeri Matahari Terbit itu.

Berikut rangkuman berita mulai dari kunjungan Raja Salman ke Indonesia hingga insiden salah sebut pemenang di Oscar 2017 dalam Weekly Highlights:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Studi: Puasa 3 Hari Perkuat Kekebalan Tubuh Dari Segala Penyakit

Posted: 28 Feb 2017 11:00 PM PST

Berpuasa sudah menjadi rutinitas mendarah daging yang dilakukan mayoritas umat Islam di Indonesia. Aktivitas ini pasalnya membawa keuntungan tidak hanya dari segi spiritual saja namun juga terhadap kesehatan.

Sebuah studi yang diterbitkan oleh The Telegraph, mengutip Selasa (1/3/2017), mengungkap fakta bahwa berpuasa selama tiga hari atau lebih dapat memicu proses regenerasi sistem kekebalan tubuh secara menyeluruh pada orang di segala usia.

Temuan para peneliti di University of South Carolina, AS ini juga menunjukan bahwa berpuasa memicu sel-sel induk untuk memproduksi sel-sel darah putih baru yang mana bertindak untuk melawan infeksi. Ini merupakan terobosan yang sangat luar biasa lantaran bisa diterapkan pada pasien kanker yang kini tengah menjalani prosedur kemoterapi.

Umumnya mereka yang sedang kemoterapi akan menjadi lemas lantaran sistem kekebalan tubuhnya tergolong sangat rendah. Dengan berpuasa selama setidaknya tiga hari, sel-sel darah putih baru akan terbentuk dan membentengi tubuh dari segala infeksi yang ada dari luar mau pun dari dalam.

Salah seorang penulis studi, Valter logo mengatakan, "Berpuasa membuat seseorang menghemat energi lebih banyak dan hal ini pasalnya memicu pembentukan sel-sel darah putih baru sekaligus menyingkirkan yang sudah rusak."

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gamer Meninggal Dunia Saat Live Streaming 24 Jam di Twitch

Posted: 28 Feb 2017 11:00 PM PST

Seorang gamer bernama Brian Vigneault meninggal dunia saat mencoba bermain video game selama 24 jam di platform gim live streaming Twitch.

Vigneault bermain gim live streaming selama 24 jam bukan tanpa alasan. Mengutip laporan Mirror, Rabu (1/3/2017), pria berusia 35 tahun ini bermain gim World of Tanks lantaran ingin mengumpulkan sumbangan untuk Make A Wish Foundation yang diselenggarakan Twitch.tv.

Dilaporkan, saat itu Vigneault yang berasal dari Virginia telah bermain gim selama 22 jam. Dia pun istirahat sebentar sembari merokok dan akan melanjutkan kembali permainannya.

Meski begitu, setelah beberapa lama istirahat dia tak kunjung kembali bermain gim. Malahan, tubuhnya ditemukan tak bernyawa di rumahnya yang ada di Virginia Beach malam harinya.

Juru bicara kepolisian Virginia Beach Tanya Borman mengatakan, polisi tak mencurigai adanya tindakan jahat yang terjadi terhadap korban. Meski begitu, Borman tak memberitahukan detail penyebab kematian Vigneault.

Sebelumnya, dalam status Twitch-nya, Vigneault mengatakan dirinya ingin mendapatkan uang US$ 11.000 atau Rp 146,6 juta untuk berbagai macam kegiatan amal.

Meninggalnya pria yang telah lima tahun bermain gim secara live streaming ini pun mendapat ucapan duka cita dari komunitas gaming bernama Fame lewat laman Facebook mereka.

Gamer Twitch bernama Brian Vigneault dan putranya (Sumber: Mirror)

"Berita duka dari Virginia Beach, salah satu streamer NA terkenal sekaligus anggota klan Poshybrid meninggal dunia di usia 35 tahun," demikian ucapan duka cita dari komunitas gim tersebut.

Lebih lanjut, komunitas tersebut juga menuliskan, "tak ada kata-kata bisa mendeskripsikan bagaimana sedihnya momen ini bagi kita semua. Tentunya, gim tak lagi sama tanpa adanya sang legenda."

"Semoga ia mendapatkan tempat yang lebih baik dan jiwanya beristirahat dengan tenang. Ia tak akan pernah dilupakan. Ia seseorang yang akan hidup selamanya di hati kita," tulis laman Facebook Fame.

(Tin/Ysl)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

ENAM PLUS: Suasana Kedatangan Raja Salman di Indonesia

Posted: 28 Feb 2017 10:59 PM PST

Raja Salman bin Abdulaziz al Saud tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta. Kedatangan Raja Arab dan rombongan itu disambut Presiden Jokowi. Rombongan Raja Salman tiba dengan menggunakan pesawat Saudi Arabian, Rabu (1/3/2017).

Raja Salman membawa sekitar 1.500 orang, termasuk menteri dan sejumlah pangeran.

 

Lihat juga:

Kemeriahan Siswa SD di Bogor Sambut Kedatangan Raja Salman

1.100 Personel Kepolisian Bogor Amankan Jalur yang Dilalui Raja Salman

Pengalihan Arus Lalu Lintas Saat Raja Salman Menuju Bogor

Sambut Kedatangan Raja Salman, Lima Hotel di Bali Telah Dikosongkan

Ini yang Dilakukan Ahok Bila Bertemu Raja Salman

Polda Bali Sterilkan Penginapan dan Lokasi yang Dikunjungi Raja Salman

Raja Salman Kunjungi Istana Bogor, Kebun Raya Ditutup

Raja Salman Datang, Akses Gerbang Tol Bogor Ditutup

Inilah Kesibukan Warga Bogor Sambut Kedatangan Raja Salman

Sebagian Rombongan Raja Salman Tiba di Jakarta

Beginilah Penampakan Mobil Mewah Penjemput Rombongan Raja Arab Saudi

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Pencucian Ratusan Mobil Mewah untuk Rombongan Raja Salman

Posted: 28 Feb 2017 10:59 PM PST

Jelang kedatangan Raja Salman bin Abdulazis al Saud, 179 mobil sedan Mercedez Benz terparkir di sebuah lahan di kawasan Jimbaran, Kabupaten Badung, Bali. Seluruh sedan mewah tersebut dibersihkan untuk digunakan saat rombongan ke Bali pada 4 Maret 2017 mendatang.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Rabu (1/3/2017), belasan tukang cuci dikerahkan untuk membersihkan mobil-mobil mewah tersebut. Tukang cuci mendapatkan Rp 10 ribu untuk satu mobil yang dibersihkan.

Total mobil mewah yang digunakan rombongan Raja Salman selama berada di Bali sebanyak 380 mobil. Mobil-mobil ini terdiri dari jenis minibus dan sedan.

Tak hanya itu, ratusan sopir terlatih dan berpengalaman juga telah siap untuk mengantar rombongan keluarga Raja Salman selama berlibur di Bali.

Simak tayangan video pencucian mobil-mobil mewah rombongan Raja Salman berikut ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hujan Angin Sambut Kedatangan Raja Salman di Istana Bogor

Posted: 28 Feb 2017 10:58 PM PST

Setelah menempuh perjalanan kurang dari 30 menit dari Bandara Halim Perdanakusuma, Raja Salman tiba di Istana Kepresidenan, Bogor, Jawa Barat.

Kondisi hujan deras disertai angin kencang tampak menyambut rombongan Raja Arab Saudi itu di Kota Bogor.

Pantauan Liputan6.com, Raja Salman tiba di Istana Bogor sekitar pukul 13.50 WIB. Kondisi hujan deras terjadi saat Raja Salman sampai di Istana Bogor. Tampak Presiden Jokowi dan para menteri menyambut Raja Salman dan rombongan di depan Istana Bogor.

Sementara itu, meski kondisi hujan, ribuan warga Bogor dan pelajar yang menyambut Raja Salman tetap antusias berdiri menyambut kedatangan Raja Arab Saudi itu. Kondisi hujan deras tidak menyurutkan antusias warga menyambut kedatangan tamu negara itu.

Kendati demikian, ada sebagian warga dan pelajar yang berlindung di bawah pohon dan melindungi diri dengan payung untuk menghidari hujan.

Sementara itu, beberapa pegawai kantor yang di dekat Istana Bogor memanfaatkan waktu istirahat untuk turut menyambut kunjungan Raja Arab yang terbilang bersejarah ini.

Raja Salman tiba di Bandara Halim Perdana Kusumah pada pukul 12.45 WIB. Kedatangannya langsung disambut Presiden Joko Widodo dan beberapa pejabat kenegaraan.

Raja Salman diagendakan menuju Istana Bogor bersama Presiden Joko Widodo untuk menggelar pertemuan bilateral.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jelang Kedatangan hingga Mobil Mewah untuk Rombongan Raja Salman

Posted: 28 Feb 2017 10:56 PM PST

Menjelang kedatangan Raja Salman bin Abdulaziz al Saud, kesibukan sudah mulai terlihat. Raja Salman dan rombongan akan mendarat di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Rabu siang (1/3/2017).

Sementara itu, ratusan mobil mewah untuk rombongan Raja Salman telah tiba di Bali. Mobil-mobil langsung dicuci dan diservis ringan.

Simak tayangan video selengkapnya dalam tautan ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jokowi Akan Ajak Raja Salman Keliling Istana Bogor Naik Boogie

Posted: 28 Feb 2017 10:50 PM PST

Presiden Joko Widodo atau Jokowi akan mengajak Raja Salman Bin Abdul Aziz Al-Saud untuk berkeliling Istana Bogor. Jokowi akan menyetir mobil golf (boogie) mendampingi Raja Salman.

Sebanyak sembilan titik telah disiapkan untuk dikunjungi oleh Raja Salman di Kompleks Istana Kepresidenan Bogor, Rabu (1/3/2017). Dikutip dari Antara, pada kesempatan itu juga Presiden Jokowi akan mengajak Raja Salman untuk berkeliling Istana.

Saat tiba di Istana Bogor, Raja Salman yang menggunakan mobil VVIP akan langsung dikawal pasukan berkuda, pasukan nusantara, dan Paspamres.

Mobil Raja Salman akan berhenti di sayap kanan Gedung Utama, dan langsung disambut Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo.

Presiden Jokowi dan Raja Salman akan melaksanakan jajar pasukan kehormatan yang disusul dengan kumandang lagu kebangsaan dua negara. Setelah itu dentuman meriam sebanyak 21 kali terdengar.

Kemudian acara akan dilanjutkan dengan keliling Istana Bogor dengan mobil golf antara Presiden Jokowi dengan Raja Salman yang disetir langsung oleh Presiden Jokowi. Presiden Jokowi selanjutnya mengajak Raja Salman ke halaman belakang Istana Bogor untuk menanam pohon kayu besi.

Bersamaan dengan itu sebanyak 16 pangeran putra mahkota akan turut serta menanam pohon dan untuk ke-16 putra mahkota telah disiapkan pohon kenari di Al-Saud Garden.

Dalam rangkaian keberangkatan dari Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta, Presiden Jokowi berangkat lebih dulu ke Istana Bogor, diikuti rangkaian delegasi, dan rangkaian ketiga yakni Raja Salman.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Segmen 3: Penyambutan hingga Mobil Mewah Rombongan Raja Salman

Posted: 28 Feb 2017 10:49 PM PST

Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyambut langsung kedatangan Raja Salman bin Abdulazis al Saud di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Rabu siang (1/3/2017). Raja Salman beserta delegasi dijadwalkan akan langsung menuju Istana Bogor untuk dijamu secara kenegaraan.

Sementara itu, ratusan mobil mewah untuk rombongan Raja Salman telah tiba di Bali. Mobil-mobil langsung dicuci dan diservis ringan.

Simak tayangan video selengkapnya dalam tautan ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sorak-sorai Warga Bogor Sambut Raja Salman

Posted: 28 Feb 2017 10:47 PM PST

Raja Salman bin Abdulaziz al Saud tiba di Bogor, Jawa Barat. Saat melewati Tugu Kujang, ribuan warga bersorak-sorai menyambut kedatangan Raja Arab tersebut.

Warga dan pelajar ini berkumpul di sepanjang jalan menuju Istana Bogor. Mereka juga melambaikan bendera Merah Putih dan Arab Saudi berukuran kecil.

Raja Salman melakukan kunjungan kenegaraan sejak hari ini hingga 3 Maret 2017.

Selanjutnya, pada 4-9 Maret 2017, Raja Salman dan rombongan akan berlibur ke Bali.

Sebelumnya, Raja Salman bin Abdulaziz al Saud tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta pukul 12.48 WIB. Raja Arab dan rombongan langsung ke Istana Bogor menggunakan mobil limosin berpelat merah dengan tulisan "Saudi Arabia".

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bintraco Dharma Tawarkan Saham Seharga Rp 1.750-Rp 2.300

Posted: 28 Feb 2017 10:45 PM PST

Pemilik dealer mobil Nasmoco Group yakni PT Industri dan Perdagangan Bintraco Dharma akan melakukan pencatatan saham perdana pada kuartal I tahun ini. Perseroan menawarkan saham atau initial public offering (IPO) sebanyak-banyaknya 150 juta saham atau 10 persen dari total modal yang ditempatkan dan disetor.

Adapun saham yang ditawarkan berkisar Rp 1.750-Rp 2.300 per saham dengan nominal Rp 100.

Direktur Utama Industri dan Perdagangan Bintraco Dharma, Sebastianus Harno Budi mengatakan, dana hasil IPO sebanyak 33 persen dialokasikan sebagai capital expenditure (capex), 33 persen untuk ekspansi, dan sisanya untuk modal kerja. Saat ini, perseroan memiliki bisnis di jaringan dealer dan pembiayaan.

"Hingga saat ini, Nasmoco sudah memiliki 22 jaringan dealer di wilayah Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta, dan untuk PT Andalan Finance Indonesia sendiri kami memiliki 37 cabang di seluruh Indonesia," kata dia Ritz Carlton Jakarta, Rabu (1/3/2017).

Perseroan sendiri membukukan pendapatan sebesar Rp 4,9 triliun pada September 2016 dengan porsi 86,3 persen dari kegiatan otomotif dan 13,7 persen di kegiatan pembiayaan. Pendapatan ini naik dibanding September 2015 sebesar Rp 4,0 triliun dengan porsi 85,1 persen kegiatan otomotif dan 14,9 persen di pembiayaan kendaraan bermotor.

Dalam aksi korporasi ini, perseroan menunjuk PT Ciptadana Securities dan PT CIMB Securities Indonesia sebagai penjamin emisi.

Adapun penjadwalan untuk IPO yakni, bookbuilding 1-9 Maret 2017 dan pernyataan efektif dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) 17 Maret 2017. Lalu, periode penawaran saham ke publik pada 21-23 Maret 2017. Perseroan akan mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 30 Maret 2017. (Amd/Gdn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Semifinal Piala Presiden: Hadapi Persib, PBFC Siap Menyerang

Posted: 28 Feb 2017 10:40 PM PST

Pelatih Pusamania Borneo FC (PBFC) II Ricky Nelson membocorkan taktiknya jelang pertandingan melawan Persib Bandung, pada Kamis (2/3/2017) besok di semifinal Piala Presiden 2017. Ricky berjanji Pesut Etam akan tampil menyerang agar bisa membobol gawang tamunya.

PBFC boleh percaya diri lantaran rekor tak terkalahkan mereka di kandang selama menjamu Persib dalam dua tahun terakhir. Tapi pada ajang Piala Presiden 2017, Asri Akbar dan kawan-kawan menjadi semifinalis dengan produktivitas gol paling sedikit.

Lolosnya PBFC ke babak delapan besar berkat sekali kemenangan 1-0 di partai penutup fase grup melawan Sriwijaya FC. Selebihnya mereka imbang tanpa gol pada dua laga di Grup D Piala Presiden.

Di babak delapan besar, PBFC kembali mengandalkan pertahanan solidnya yang dikawal dua bek tengah asing Yamashita Kunihiro dan Dirkir Kohn Glay. Mereka lolos ke semifinal Piala Presiden 2017 usai menang 5-4 dalam adu penalti setelah imbang tanpa 0-0 di waktu normal.

"Tim ini siap, laga kandang perdana kita full team dan tidak ada masalah. Semua pemain utama yang kami daftarkan juga bisa main. Evaluasi kami soal cara menyerang aja, hanya itu," tutur Ricky soal laga lawan Persib, seperti dinukil dari laman resmi klub, pada Rabu (1/3/2017) siang.

Saat melawan Persib nanti, Ricky Nelson bakal memainkan tim terbaiknya karena tak ada pemain yang cedera atau terkendala akumulasi kartu. Setiba di Samarinda, skuat Pesut Etam harus menjalani sesi latihan di Stadion Palaran, Samarinda karena rumput Segiri tengah dirawat jelang semifinal Piala Presiden.

"Silahkan ambil gambar saat pemanasan, tapi tolong nanti saat latihan taktik jangan di rekam," pinta Ricky.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Keren, Lego Rilis Figur Perempuan Peneliti NASA

Posted: 28 Feb 2017 10:40 PM PST

Perusahaan mainan konstruksi asal Denmark, Lego, akan meluncurkan lima perempuan yang bekerja sebagai staf NASA. Profesi yang didasarkan pada perempuan yang bekerja di badan antariksa Amerika Serikat itu terdiri dari ilmuwan, insinyur, astronot.

Seorang penulis sains yang membuat lego ilmuwan NASA, Maia Weinstock, mencuit tentang kabar baik itu pada 1 Maret 2017 waktu setempat.

Weinstock mengirimkan ide tersebut setelah memperoleh 10.000 dukungan dari masyarakat. Menurutnya, terpilihnya ide tersebut seperti "mimpi yang jadi kenyataan".

Rancangannya mengalahkan kompetisi ketat dari 11 peserta lain, termasuk desain Large Hadron Collider (LHC) yang terbuat dari Lego. LHC adalah pemercepat partikel berenergi tinggi terbesar di dunia dan fasilitas percobaan paling kompleks yang pernah dibangun.

Akun Hubble NASA mencuit bahwa Lego "Women in NASA" akan tersedia pada akhir 2017 atau awal 2018.

Juru bicara Lego Ideas, Lise Dydensborg mengumumkan hasil kompetisi tersebut dalam sebuah video. Menurutnya, Lego memilih Women in NASA karena nilai yang menginspirasi.

"Sebagai penulis dan editor sains, dengan kepentingan pribadi yang kuat dalam eksplorasi antariksa serta sejarah perempuan dalam sains dan teknik, Women of NASA rancangan Maia Weinstock merupakan cara dirinya merayakan pencapaian perempuan dalam profesi Stem--Sains, Teknologi, Engineering (Rekayasa) dan Matematika," ujar Dydensborg.

"Secara khusus, bagi mereka yang memberikan dampak besar bagi mereka yang bekerja di NASA," imbuh dia seperti dikutip dari The Guardian, Rabu (1/3/2017).

Pengumuman tersebut menyusul setelah kisah ilmuwan NASA berkulit hitam, Katherine Johnson, Dorothy Vaughan dan Mary Jackson, diceritakan dalam film yang masuk nominasi Oscar, Hidden Figures.

Johnson yang tampil dalam perhelatan Oscar 26 Februari lalu, merupakan satu dari lima figur Lego yang baru. Sementara empat lainnya adalah ahli komputer Margaret Hamilton ; astronot, fisikawan, dan pendidik Sally Ride ; astronom Nancy Grace Roman ; serta astronot dan dokter Mae Jemison.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dikritik Juri, Azizah D'Academy 4 Tetap Juara di Polling SMS

Posted: 28 Feb 2017 10:40 PM PST

Indosiar kembali menggelar Konser Final Top 25 Result Show D'Academy 4 pada Selasa (28/2/2017) tadi malam mulai pukul 19.00. Kali ini, giliran peserta yang terbagi dalam Grup 3 yang unjuk kebolehan di hadapan juri D'Academy 4. Kelima peserta tersebut adalah Duo Mus (Serdang Bedagai), Fiko (Bangka Belitung), Raiga (Ciamis), Popo (Lampung) dan Azizah (Maumere).

Berdasarkan yang telah disepakati sebelumnya bahwa peserta yang mendapat polling SMS tertinggi di Konser Final Top 25 Besar Show pada Jumat (24/2/2017) lalu dalam menentukan urutan tampil bagi dirinya sendiri, dan yang mendapatkan kesempatan emas tersebut adalah Azizah. Azizah sendiri menentukan ingin tampil di urutan pertama pada Konser Final Top 25 Besar Result Show tadi malam.

 Azizah, kontestan Dangdut Academy 4 asal Maumere.

Sayangnya, Azizah yang tampil membawakan lagu milik Rita Sugiarto yang berjudul "Biarlah Merana" mendapatkan komentar mengenai tampilannya yang tidak spesial. Komentar pertama datang dari Iis Dahlia, menurut Iis penampilan Azizah di Konser Final Top 25 Show pada Jumat lalu lebih baik dibanding penampilan kali ini.

"Malam hari ini pun kamu sudah bagus hanya memang enggak spesial karena setelah saya amati beberapa kali penampilan kamu meskipun suara tinggi kamu bagus, tetapi kamu masih harus belajar di nada rendah," komentar Iis Dahlia di Konser Final Top 25 Result Show.

Senada dengan Iis Dahlia, Rita Sugiarto sang penyanyi lagu "Biarlah Merana" ini pun menilai bahwa Azizah tampil belum maksimal. "Azizah ini salah satu peserta yang saya jagokan, kalau dia tampil saya selalu yakin. Tapi malam hari ini dia ada penurunan. Saya bicara jujur, saya suka dengan suara Azizah tapi saya harus profesional," kata Rita Sugiarto.

"Azizah itu sebenarnya salah satu peserta yang saya selalu tunggu penampilannya. Saya menunggu mau ada kejutan apa lagi ya, tapi menurut saya malam ini kamu kurang greget nyanyinya. Azizah, menyanyi yang terpenting adalah opening, reff dan closing tapi sayangnya kamu di opening kurang maksimal."

 

Selain dari segi vokal, Azizah pun mendapat komentar mengenai aksi panggung. Salah satunya dari komentator tamu yaitu Cita Citata. Menurut dia, dalam membawakan lagu tersebut Azizah kurang mampu berekspresi.

"Lagu ini maknanya ada perasaan merana, kecewa tapi ada unsur keangkuhan juga. Jadi yang kurang adalah ekspresi, kamu punya talenta yang luar biasa namun kurang dieksplor. Itu kurangnya kamu. Dan satu lagi, saat intro kan ada musik tangonya, nah di situ kamu harus kuat dari segi power untuk gerakannya."

Meskipun mengalami penurunan, namun Azizah mampu menempati polling SMS di posisi pertama D'Academy 4 dengan perolehan sebesar 21,23 persen dan secara otomatis Azizah langsung lolos ke babak selanjutnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Segmen 2: Ginjal TKW Diduga Dicuri hingga 2 Hari Usai Bom Bandung

Posted: 28 Feb 2017 10:39 PM PST

Rumah Sakit Umum Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) membantah telah mengeluarkan pernyataan ginjal kanan mantan TKW Sri Rabitah tidak ada. Namun menurut tim advokasi Sri Rabitah, pernyataan itu berbeda dengan pernyataan pihak rumah sakit sebelumnya.

Sementara dua hari usai bom Bandung, Kantor Kelurahan Arjuna, Bandung, Jawa Barat, Rabu pagi (1/3/2017), mulai dibuka. Namun, aktivitas pelayanan administrasi masih dialihkan ke Kantor Kecamatan Cicendo.

Simak tayangan video selengkapnya dalam tautan ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Raja Salman Tiba di Tanah Air

Posted: 28 Feb 2017 10:38 PM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pakai Baju Merah, Siti Aisyah Didakwa Bunuh Kim Jong-nam

Posted: 28 Feb 2017 10:38 PM PST

WNI Siti Aisyah dan perempuan Vietnam Doan Thi Huong didakwa melakukan dugaan pembunuhan terhadap Kim Jong-nam. Dakwaan dibacakan di Pengadilan Malaysia pada Rabu 1 Maret 2017.

Dalam dakwaan disebutkan, keduanya menyemprot dan mengusap cairan kimia ke wajah korban di Bandara Internasional Kuala Lumpur (KLIA2).

Saat persidangan berlangsung, Siti Aisyah dan Doan Thi Huoung dikelilingi puluhan polisi bersenjata lengkap, demikian dikutip dari Al Jazeera pada Rabu (1/3/2017).

Siti yang menggunakan kaos merah adalah orang pertama yang dibacakan dakwaannya sebelum akhirnya ia kembali ditahan. Lalu, Huong yang menggunakan baju kasual mendengar dakwaan itu dalam bahasa Vietnam.

Setelah dakwaan selesai dibacakan, Huong berkata, "Saya mengerti tapi saya tak bersalah," dalam bahasa Inggris.

Kedua tangan perempuan pelaku pembunuhan Kim Jong-nam itu diborgol. Mereka menggunakan baju anti-peluru. Baik Siti Aisyah maupun Doan Thi Huong keduanya menghadapi hukuman mati jika terbukti bersalah.

Tak satupun kedua perempuan itu mengajukan banding dan sidang selanjutnya dikabarkan akan berlangsung pada 13 April mendatang.

Pengacara Siti Aisyah, Gooi Soon Seng meminta pengadilan melarang polisi maupun saksi mata membuat pernyataan yang membuat kliennya dalam bahaya dan demi penegakan hukum yang adil.

Siti Aisyah dan Huong mengklaim mereka mengira tengah menjadi bagian dari acara lelucon reality show.

Polisi mengatakan, pasangan itu menyemprot dan mengusap VX nerve agent ke muka Jong-nam. Racun mematikan itu diklasifikasikan sebagai senjata pemusnah massal oleh PBB dan dilarang digunakan. 

Persidangan Siti Aisyah dan Doan Thi Huong berlangsung tertutup dan dijaga oleh ratusan aparat polisi.

Lebih dari 100 polisi lengkap dengan senjata menjaga pintu masuk pengadian.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jajaran Menteri Siap Sambut Raja Salman di Istana Bogor

Posted: 28 Feb 2017 10:37 PM PST

Sejumlah menteri Kabinet Kerja bersiap menyambut kedatangan Raja Salman  bin Abdulaziz al Saud di Istana Bogor. Rencananya, Raja Arab Saudi itu akan mengadakan pertemuan bilateral dengan Presiden Joko Widodo.

Pantauan Liputan6.com di Istana Bogor, sejumlah menteri yang akan menyambut Raja Salman adalah Menteri Luar Negeri Rentno Marsudi, Menteri Koordinator Politik Hukum dan HAM Wiranto, Menteri Koordinator Maritim Luhut Binsar Panjaitan, Menteri dan Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan dan Arcandra Tahar.

Turut pula hadir menyambut Menteri Perekonomian Darmin Nasution, Kepala Badan Koordinasi dan Penanaman Modal (BKPM), dan Menteri Sekretaris Negara Pratikno.

Jajaran menteri ini sudah bersiap di depan kolam air mancur tempat pasukan kehormatan turut menyambut. Sementara itu, kondisi cuaca di Bogor mulai gerimis.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Raja Salman Pilih Jubah Kebesaran Aksen Emas Saat Tiba di Jakarta

Posted: 28 Feb 2017 10:36 PM PST

Raja Salman tiba di Bandara Halim Perdana Kusumah dengan menggunakan pesawat kerajaan Saudi Arabia. Pesawat yang membawa 1.500 rombongan yang akan melakukan banyak kegiatan di Indonesia mulai dari Rabu (1/3/2017) hingga beberapa hari kedepan.

Setelah mendarat, eskalator khusus yang dibawa untuk Raja Salman akhirnya didekatkan ke pintu pesawat untuk jalur keluar. Tampak beberapa orang yang terlebih dahulu keluar dari pesawat untuk memastikan keamanan untuk Raja Salman.

Tampak Raja Salman menjadi orang kelima yang turun dari pesawat mengenakan jubah kebesaran atau bisht warna cokelat tua dengan pinggiran emas. Sesaat setelah turun dari pesawat, Raja Salman tampak memperbaiki jubah tradisional cokelat ini dan menampakkan pakaian putih yang dikenakan pada bagian dalam.

Cara memakai jubah ini juga terbilang unik. Meski mempunyai dua bagian lengan, namun hanya satu yang dimasukkan ke tangan. Sementara lengan satunya lagi hanya dibiarkan menggantung. 

Tidak lupa pula sorban khas berwarna merah yang dikenakan di kepala raja. Dengan mengenakan pakaian inilah, Raja Salman disambut oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo dengan iringan para pejabat lainnya.

Raja Salman dan rombongannya direncanakan berada di Indonesia pada 1-9 Maret 2017. Kegiatan kenegaraan akan dilaksanakan pada 1-3 Maret, sedangkan pada 4-9 Maret, rombongan akan berlibur ke Bali.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pekik Takbir Sambut Raja Salman di Kawasan Halim Perdanakusuma

Posted: 28 Feb 2017 10:36 PM PST

Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al Saud tiba di Bandara Halim Perdanakusuma sekitar pukul 12.50 WIB. Saat kendaraan mewah pertama keluar dari Pintu Kedatangan VVIP Sasana Manggala Praja, warga langsung menyambut dengan teriakan takbir dan ucapan selamat datang.

Pantauan Liputan6.com, antusiasme warga dengan kedatangan Raja Salman sangat jelas terlihat. Warga bersemangat mengabadikan momen kunjungan sang raja, meski sedikit bersitegang dengan aparat keamanan.

Saat mobil jenis limousine warna hitam keluar dari pintu VVIP, warga langsung histeris. Sebab, adanya bendera Arab Saudi ukuran kecil di depan kendaraan itu dan kemunculannya yang menjadi awal dari mobil lainnya, membuat warga berasusmi ada Raja Salman di dalamnya.

"Allahu Akbar. Ahlan wa Sahlan Raja Salman. Allahu Akbar," teriak puluhan warga yang berdesakan saat menyaksikan momen itu di Bandara Halim Perdanakusuma, Rabu (1/3/2017).

Petugas yang tergabung dari TNI Polri dan Polisi Militer (PM) terus bersiaga di lokasi. Mereka menjaga keriuhan warga sambil mengatur arah jalan kendaraan agar dapat bergegas menuju lokasi selanjutnya.

"Assalamualaikum. Selamat datang Raja. Pangerannya dong," ucap sejumlah warga yang menyaksikan.

Tampak warga mengabadikan kedatangan Raja Salman menggunakan berbagai aplikasi sosial media. Mulai dari Live Facebook, Live Video Instagram, hingga Snapchat.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hujan, Warga Bogor Tetap Antusias Sambut Raja Salman

Posted: 28 Feb 2017 10:35 PM PST

Ribuan warga Bogor, Jawa Barat memadati jalanan sekitar Istana Bogor. Kendati cuaca dalam kondisi hujan, namun warga dan para pelajar yang menyambut Raja Salman tetap antusias berdiri menunggu kedatanga Raja Arab Saudi itu.

Pantauan Liputan6.com, warga yang telah mengetahui bahwa Raja Salman telah menuju Bogor dari Bandara Halim Perdanakusama, telah bersiap di pinggir jalan menunggu kedatangan Raja Salman. Kondisi cuaca yang gerimis tidak menyurutkan antusias warga menyambut kedatangan tamu negara itu.

Kendati demikian, ada sebagian warga dan pelajar yang berlindung di bawah pohon dan melindungi diri dengan payung untuk menghidari hujan.

Sementara itu, beberapa pegawai kantor yang di dekat Istana Bogor memanfaatkan waktu istirahat untuk turut menyambut kunjungan Raja Arab yang terbilang bersejarah ini.

Raja Salman tiba di Bandara Halim Perdana Kusumah pada pukul 12.45 WIB. Kedatangannya langsung disambut Presiden Joko Widodo dan beberapa pejabat kenegaraan.

Raja Salman diagendakan menuju Istana Bogor bersama Presiden Joko Widodo untuk menggelar pertemuan bilateral.

Di sisi belakang Istana, para pekerja kebun tengah menyiapkan lokasi acara penamanan pohon yang akan dilakukan Raja Salman dengan para pangeran. Pekerja terlihat lalu lalang memastikan karpet hijau di tempat itu bersih dari sampah daun.

Di sisi lain, tim penari sedang gladi resik. Mereka tampak berlatih lengkap dengan belasan gendang yang akan menghibur Raja Salman.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Segmen 1: Persiapan Kedatangan hingga Agenda Raja Salman

Posted: 28 Feb 2017 10:35 PM PST

Menjelang kedatangan Raja Salman bin Abdulaziz al Saud, kesibukan sudah mulai terlihat. Raja Salman dan rombongan akan mendarat di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Rabu siang (1/3/2017).

Sementara itu, rombongan Raja Salman direncanakan langsung menuju Istana Bogor. Presiden Jokowi akan menjamu secara kenegaraan delegasi Raja Salman di Istana Bogor.

Simak tayangan video selengkapnya dalam tautan ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

ENAM PLUS: Kemeriahan Siswa SD di Bogor Sambut Kedatangan Raja Salman

Posted: 28 Feb 2017 10:33 PM PST

Siswa Kota Bogor mulai berdatangan ke jalan yang akan dilalui Raja Salman bin Abdulaziz al-Saud bersama rombongan ke Istana Bogor. Mereka mulai memadati sepanjang pedestrian di Jalan Otista atau sekitar 50 meter dari kawasan Tugu Kujang hingga Istana Bogor. Para siswa itu mulai berdatangan pada pukul 10.15 WIB, Rabu (1/3/2017).

 

Lihat juga:

Suasana Kedatangan Raja Salman di Indonesia

1.100 Personel Kepolisian Bogor Amankan Jalur yang Dilalui Raja Salman

Pengalihan Arus Lalu Lintas Saat Raja Salman Menuju Bogor

Sambut Kedatangan Raja Salman, Lima Hotel di Bali Telah Dikosongkan

Ini yang Dilakukan Ahok Bila Bertemu Raja Salman

Polda Bali Sterilkan Penginapan dan Lokasi yang Dikunjungi Raja Salman

Raja Salman Kunjungi Istana Bogor, Kebun Raya Ditutup

Raja Salman Datang, Akses Gerbang Tol Bogor Ditutup

Inilah Kesibukan Warga Bogor Sambut Kedatangan Raja Salman

Sebagian Rombongan Raja Salman Tiba di Jakarta

Beginilah Penampakan Mobil Mewah Penjemput Rombongan Raja Arab Saudi

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jokowi Tiba di Istana Bogor Sambut Raja Salman

Posted: 28 Feb 2017 10:32 PM PST

Presiden Joko Widodo atau Jokowi tiba di Istana Bogor pukul 13.23 WIB untuk menyambut Raja Salman bin Abdulaziz al Saud. Jokowi turun dari mobil RI 1 di halaman Istana Bogor.

Jokowi sempat berjalan dari sisi kanan Istana ke halaman utama untuk melihat situasi penyambutan.

Dia berbincang dengan Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Danpaspampres) Mayjen Mar Bambang Suswantono dan Kepala Biro Protokol Istana.

Sebelumnya, Raja Salman bin Abdulaziz al Saud tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta pukul 12.48 WIB, Rabu (1/3/2017). Raja Arab dan rombongan langsung ke Istana Bogor menggunakan mobil limosin berpelat merah dengan tulisan 'Saudi Arabia'.

Saat menuju Bogor, Raja Salman ditemani oleh Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin. Sementara Presiden Jokowi menggunakan mobil lain menuju Istana Bogor agar bisa sampai terlebih dulu untuk penyambutan Raja Salman.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Garap 2 Lapangan Minyak Iran, Produksi Pertamina Naik 300 Bph

Posted: 28 Feb 2017 10:32 PM PST

Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arcandra Tahar menyatakan, jika usulan PT Pertamina (Persero) menggarap dua lapangan minyak di Iran dikabulkan, maka produksi minyak perusahaan tersebut dapat meningkat 300 ribu barel per hari (bph).

Arcandra berharap, Pemerintah Iran bisa memberikan penugasan untuk menggarap dua lapangan minyak ke Pertamina dalam waktu dekat. Jika penugasan tersebut segera keluar maka tahun depan Pertamina sudah bisa memulai operasi di lapangan tersebut.

"Kami berharap kalau mereka ngasih ke Pertamina dalam waktu dekat, tahun depan kita mulai beroperasi," ‎kata Arcandra, disela diskusi, di Hotel Dharmawangsa, Jakarta, Rabu (1/3/2017).

Jika Pertamina menggarap dua lapangan di Iran yang sudah berproduksi tersebut, maka bisa meningkatkan produksi‎ minyak dari perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Diperkirakan, tambahan produksi minyak Pertamina bisa di atas 300 ribu bph.

"Lapangan sudah berproduksi sebenarnya, kemudian bisa masuk ke Pertamina secepatnya dan meningkatkan produksinya, mungkin di atas 300 ribu barrel oil," papar Arcandra.

Minyak yang dihasilkan dari dua lapangan ‎yang memiliki cadangan terbukti di atas 3 miliar barel tersebut bisa di bawa pulang ke Indonesia. Jika proposal pengoperasian dikabulkan, Pertamina akan menggarap dua lapangan minyak bersama dengan patner lokal Iran.

"Nanti partner dengan lokal mereka. Kita lihat nanti, step by step. Kita dapat dulu lah," tutur Arcandra.

Sebelumnya, Pertamina telah mengajukan usulan pengembangan dua lapangan migas di Iran, yaitu Ab-Teymour dan Mansouri ‎dengan menyerahkan proposal. Cadangan minyak kedua lapangan tersebut masing-masing diperkirakan lebih dari 1,5 miliar barel.

Direktur Hulu Pertamina, Syamsu Alam mengatakan, pengajuan proposal tersebut merupakan tindak lanjut dari nota kesepahaman (memorandum of understanding/MoU), yang ditandatangani oleh kedua perusahaan pada 8 Agustus tahun lalu. Berdasarkan MoU tersebut Pertamina diberi kesempatan mengajukan usulan pengembangan atas Ab-Teymour dan Mansouri pada akhir Februari tahun ini.

"Selama kurang lebih 4 bulan Pertamina melakukan evaluasi teknis kedua lapangan dan kini telah menyelesaikan proposal usulan pengembangan lapangan kedua lapangan tersebut untuk disampaikan kepada NIOC (Perusahaan migas Iran)," kata Syamsu, kemarin. (Pew/Gdn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Terus Digoda Klub Tiongkok, Masa Depan Costa di Chelsea Tak Jelas

Posted: 28 Feb 2017 10:31 PM PST

Manajemen Chelsea masih dibikin pusing terkait perpanjangan kontrak penyerang Diego Costa, 28 tahun. Pasalnya, pemain berdarah Brasil itu baru saja menolak tawaran perpanjang kontrak yang disodorkan manajemen Chelsea.

Kabarnya, ini terkait tawaran baru yang disodorkan klub Liga Tiongkon, Tianjin Quanjia. Costa ditawari kontrak senilai 38 juta pound (sekitar Rp 628 miliar) per musim.

Pihak Costa pun kabarnya menjadikan fakta ini sebagai senjata mereka dalam bernegosiasi dengan Chelsea. Mereka meminta Chelsea memberikan kontrak baru dengan nilai setara yang disodorkan kubu Tianjin Quanjia.

Kubu Costa tahu, pelatih Chelsea, Antonio Conte, masih sangat berharap memmpertahankan Costa, yang musim ini telah mencetak 16 gol. Kenyataan ini tentu saja menyulitkan kubu The Blues.


Januari lalu, pada bursa transfer musim panas, Chelsea sudah menolak tawaran klub Liga Tiongkok senilai 90 juta pound untuk Costa. Ketika itu, Chelsea meminta jumlah yang bisa mencetak rekor termahal, 127 juta pound.

Namun, permintaan Chelsea bukan tak mungkin dipenuhi kubu Tianjin Quanjian. Pemilik Tianjin, Shu Yuhui, menyatakan, uang bukan masalah bagi mereka.

Jika tidak sekarang, mungkin bulan Juni nanti mereka datang lagi, sebelum bursa transfer Liga Tiongkok ditutup. "Secara teori, kami tak punya batasan soal harga pemain yang akan kami datang. Kami bisa membeli siapa pun yang kami inginkan," ujar Yuhui.

Yuhui tak membantah, ada beberapa kendala yang sempat menghalangi mereka saat mendatangkan pemain. Seperti saat berniat memoyong Alexandre Pato, misalnya.

"Saat kami ingin memboyong Pato tahun lalu, dia sempat menolak untuk bergabung karena kami, ketika itu berada di divisi dua," Yuhui menceritakan. "Tapi, begitu kami promosi, dia mau datang."

Striker Chelsea, Diego Costa, saat bersaksi melawan Swansea di Liga Inggris. (AFP/Glyn Kirk)

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menikah 3 Kali, Berikut 4 Fakta Raja Salman yang Tersembunyi

Posted: 28 Feb 2017 10:30 PM PST

Raja Salman yang datang ke Indonesia merupakan raja yang diangkat pada tahun 2015. Pada waktu itu, ia menggantikan raja sebelumnya, Raja Abdullah.

Raja Salman bin Abdulaziz Al-Saud sendiri merupakan saudara tiri Raja Abdullah yang telah memerintah dari tahun 2006. Berikut beberapa fakta Raja Salman yang mungkin tidak Anda ketahui sebelumnya seperti dilansir dari Heavy, Selasa (01/03/2017):

1. Menikah tiga kali

Raja Salman telah menikah tiga kali. Dari seluruh pernikahannya tersebut, ia memiliki 11 orang anak dengan 10 orang pria yang dua di antaranya meninggal dan seorang putri.

Pernikahannya yang paling terkenal adalah pernikahan pertama dengan Putri Sultana Binti Turki Bin Ahmad Al-Sudairi. Putri Sultana meninggal pada Agustus 2011 setelah berjuang melawan penyakit yang menggerogotinya sejak lama.

Salah seorang putranya, Pangeran Abdul Aziz bin Salman kemudian ditunjuk sebagai asisten menteri perminyakan pada tahun 2004.

2. Sering menerima penghargaan baik di bidang akamedik maupun kemanusiaan

Raja Salman lahir pada bulan Desember 1935. Dia menjalani pendidikan di Sekolah Pangeran di Riyadh.

Menurut biografi yang dikutip dari Kedutaan Arab Saudi, sejak tahun 1956, Pangeran Salman telah mengetuai berbagai komite kemanusiaan dan layanan yang memberikan bantuan pada korban bencana alam.

Ia telah memeroleh medai dan penghargaan dari Bahrain, Herzegovina, Perancis, Maroko, Palestina, Filipina, Senegal, PBB, Yaman, dan King Abdulaziz Medal - First Class.

Raja Salman juga meberima beberapa gelar kehormatan dan penghargaan akademik, termasuk gelar doktor kehormatan dari Universitas Islam Madinah, penghargaan akademik Pangeran Salman, dan Medali Kant oleh Berlin Brandenburg Academy of Sciences dan Humaniora.

3. Pernah menjabat sebagai Gubernur Riyadh

Secara politik, Raja Salman pernah menjadi Deputi Gubernur Riyadh dari Maret 1954 sampai April 1955 dan Gubernur Riyadh dari April 1955 sampai Desember 1960, serta Februari 1963 sampai 5 November 2011.

Kota Riyadh sendiri memiliki penduduk yang cukup banyak. PAda tahun 1862, penduduk kota tersebut berjumlah 8.000 orang. Kota ini telah berkembang secara eksponensial dengan tiga kali melebihi Singapura.

4. Dianugerahi mahkota pangeran dan menteri pertahanan pada 2011

Pada bulan Juni 2012, Pangeran Salman diangkat sebagai Putra Mahkota Arab Saudi tak lama setelah kematian saudaranya, Putra Mahkota Nayef bin Abdulaziz.

Pada saat pencalonannya, ia sudah berusia 76 tahun namun masih dalam keadaan sehat.

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Berusia 81 Tahun, Raja Salman Pernah Kena Stroke

Posted: 28 Feb 2017 10:30 PM PST

Saat dinobatkan sebagai Raja Saudi Arabia pada tahun 2015, Raja Salman, saat itu putra mahkota, sudah berusia 79 tahun. Menggantikan kakaknya, Raja Abdullah yang mangkat, ada beberapa pihak yang mengkhawatirkan kesehatan sang raja baru.

Masalah kepemimpinan, tak ada yang meragukan Raja Salman. Sebelumnya, pria yang kini berusia 81 tahun ini sudah menjabat sebagai Gubernur Riyadh selama lima dekade. Bisa dibilang, berkat upaya dan kepiawaian Raja Salman, Riyadh bisa berubah dari kota tandus yang berpenduduk hanya 200 ribu orang menjadi kota metropolitan dengan populasi 7 juta jiwa.

Namun untuk urusan kesehatan, Raja Salman memang pernah mengalami beberapa masalah.

Pria yang sudah tiga kali menikah ini pernah terserang stroke. Walaupun sudah menjalani fisioterapi, hal itu tidak berhasil sepenuhnya memulihkan kebugaran sang Raja.

Mengutip laman BBC, Rabu (1/3/2017), serangan stroke membuat gerakan tangan kiri sang Raja menjadi lebih terbatas.

Tak hanya itu, Raja Salman yang terkenal dengan kemampuannya sebagai mediator ini juga dikabarkan mengalami demensia ringan, atau tepatnya Alzheimer.

Menurut Daily Mail, Raja Salman pernah menyewa tiga pulau di Maladewa selama satu bulan untuknya dan rombongan. Untuk memastikan kesehatannya, sang Raja lantas membawa rumah sakit terapung (floating hospital). Liburannya itu menghabiskan biaya sekitar US$ 30 juta atau Rp 390 miliar.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pria, Intip Koleksi Busana Street Style Keren untuk Anda

Posted: 28 Feb 2017 10:30 PM PST

Brand fashion, Bershka baru saja meluncurkan koleksi musim semi terbarunya untuk busana pria. Kali ini, Bershka menghadirkan beragam busana trendi yang didominasi dengan warna-warna natural seperti sentuhan warna beige dan cokelat.

Tren kaum urban dengan gaya kasual yang menjadi inspirasi untuk koleksi musim semi Bershka Man kali ini. Berbagai jenis busana yang ditampilkan pun didedikasikan untuk para pria dengan karakteristik yang unik, modern dan trendi.

Sebuah jaket parka bermotif kamo menjadi salah satu item yang wajib punya. Jaket parka ini sangat pas dipadukan dengan T-shirt warna cokelat, celana jeans dan sneakers. Gaya busana ini sangat identik dengan tampilan ala street style yang keren.

Selain itu, koleksi busana pria terbaru dari Bershka ini juga semakin terlihat trendi dengan pilihan jaket denim warna merah bata yang cocok untuk tampilan kasual. Tak hanya beragam koleksi busana saja, Bershka Man juga menghadirkan aksesori keren seperti topi, backpack dan sneakers.

Nah, bagi Anda yang ingin tampil lebih trendi, mungkin koleksi busana pria dari Bershka ini bisa dijadikan pilihan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Malioboro Bakal Hidup 24 Jam dengan Wifi Gratis

Posted: 28 Feb 2017 10:29 PM PST

Pemda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menyediakan wifi gratis yang beroperasi 24 jam di sepanjang Jalan Malioboro. Wifi gratis ini merupakan layanan publik bagi wisatawan dan pengunjung Malioboro.

Kepala Bidang Pengembangan Layanan Teknologi Informatika Dinas Komunikasi dan Informatika DIY Sugeng Wahyudi mengatakan wifi gratis itu bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan wisata, ekonomi hingga belajar. Fasilitas wifi gratis itu juga agar Malioboro tidak pernah mati dari kegiatan selama 24 jam penuh.

"Ini pelayanan pemerintah ke publik. Lokasinya yang jelas dari sepanjang Malioboro 24 jam tidak pernah mati," ujar Sugeng di kantor, Selasa, 28 Februari 2017.

Sugeng mengatakan saat ini baru 10 lokasi yang menyediakan akses wifi di sepanjang Malioboro hingga Titik Nol. Wifi dengan nama Jogja_istimewa ini tidak memerlukan password untuk bisa diakses. Ke depan, pihaknya merencanakan menambah wifi gratis di 13 lokasi dari Tugu Jogja hingga alun-alun selatan.

"Memperluas jangkauan sampai 13 lokasi, Mangkubumi tiga, parkir ABA satu, alun-alun utara empat, selatan dua. Di tahura tiga. Malioboro kan 10 titik, tambah 13 jadi nanti 23 titik," ujar dia.

Sugeng mengatakan penambahan wifi di 13 titik itu akan dikerjakan pada Maret ini dan ditargetkan sudah mulai bisa diakses pada April 2017. Ke-23 titik wifi gratis itu dipilih sebagai refleksi sumbu filosofis Kota Yogya. Pemasangan wifi gratis itu menggunakan dana keistimewaan sebesar Rp 830 juta.

"Saat ini mencapai 100 orang per hari. Sekarang masih 20 mbps sudah cukup, tapi nanti yang 13 itu akan kita tambah menjadi 100 mbps. Digunakan untuk positif ya," kata Sugeng.

Atas fasilitas itu, wisatawan asal kediri Fajar Ahmad Jazuli mengatakan baru mengetahuinya. Ia mengaku senang dengan adanya wifi gratis di Maliboro meski ternyata masih sulit diakses.

"Lebih enak nongkrongnya, termasuk layanan buat wisatawan bagi yang jomblo nggak nganggur. Masih sulit diakses tapi ini. Rencananya sudah bagus ya," ujar Fajar.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hidangan Ini Akan Disuguhkan Kepada Rombongan Raja Salman

Posted: 28 Feb 2017 10:29 PM PST

Rombongan Raja Salman bin Abdulaziz Al Saud bakal disajikan berbagai hidangan lezat saat berada di Indonesia. Aerofood ACS anak perusahaan dari Garuda Indonesia dipercaya melayani penyajian makanan kelas atas untuk rombongan raja tersebut.

Para juru masak akan bekerja 24 jam penuh dan dibagi 3 shift. Tak hanya itu, mereka juga akan berkolaborasi dengan juru masak kepercayaan kerajaan Arab Saudi, mereka memasak serta menyiapkan makanan premium yang bertaraf internasional.

Para juru masak tersebut mengolah bahan mentah yang didatangkan langsung dari Arab Saudi dan ada pula bahan lokal yang disediakan di fasilitas inflight kitchen Aerofood.

"Makanan yang disajikan begitu bervariasi," ujar VP Corporate Communication Garuda Indonesia, Benny S Butarbutar di Tangerang, dalam keterangan tertulisnya kepada Liputan6.com, Rabu (1/3/2017).

Berbagai menu makanan yang disajikan untuk rombongan Raja Salman, ia mengungkapkan, mulai dari makanan pembuka seperti hummus, canape, caviar dan berbagai roti pilihan.

"Kemudian dilanjutkan dengan makanan utama dari beras untuk nasi basmati, beraneka daging seperti daging sapi, daging kalkun, daging kambing, daging ayam, serta aneka seafood salah satunya lobster," tutur Benny.

Hidangan penutup ikut mewarnai kelengkapan menu yang dipesan langsung pihak kerajaan, seperti aneka pastry dan es krim hingga kopi Arab. "Ada juga aneka minuman seperti juice kurma seakan memberikan warna dan rasa makin otentik khas Timur Tengah," kata Benny.

Untuk menyajikan berbagai menu lezat untuk Raja Salman, Benny menuturkan para koki yang bekerja membuat hidangan untuk raja tidak memperoleh honor khusus, karena ini merupakan pekerjaan rutin para juru masak.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sambut Raja Salman, ITDC Bali Siapkan Fashion Show Hijabers

Posted: 28 Feb 2017 10:26 PM PST

Berbagai cara dilakukan untuk menyambut istimewa kedatangan Raja Salman di Indonesia. Seperti persiapan di Internasional Tourism Development Center (ITDC), pengelola kawasan terpadu hotel-hotel di Nusa Dua, Bali.

Wakil Direktur Utama ITDC Jatmiko Krisna Santosa mengaku telah menyiapkan beberapa even, untuk menyambut kedatangan Raja Arab Saudi bernama lengkap ‎Salman bin Abdulazis al Saud itu.

"Kita siapkan beberapa even khusus, karena beliau kan datang berlibur (ke Bali) bukan untuk bekerja. Jadi memang beberapa aktivitas yang mendukung mereka berlibur sudah kita persiapkan," ujar dia di ruang kerjanya, Rabu (1/3/2017).

Jatmiko menjelaskan, pihaknya masih berkoordinasi dengan Kementerian Luar Negeri dan Kerajaan Arab Saudi, terkait acara tersebut.

"Apakah yang kita siapkan ini berkenan untuk mereka saksikan, karena biar bagaimana pun sifatnya lebih kepada mendukung, agar mereka bisa lebih merasakan Bali dan merasakan Indonesia," ujar dia.

Jatmiko menuturkan alasan trend hijabers yang ditampilkan dalam menyambut kedatangan Raja Salman, karena Indonesia selalu menjadi trendsetter perkembangan fashion hijab dunia.

"Desain hijab di Indonesia ini kan sudah terkenal, sudah mendunia. Kita dianggap sebagai salah satu center untuk hijabers. Ini yang kita tawarkan untuk dapat ditampilkan ke keluarga kerajaan," ujar dia.

Kendati, Jatmiko mengatakan, tidak menutup kemungkinan konsep yang diajukan itu bisa batal, jika tidak mendapatkan izin dan pihak kerajaan Arab Saudi tidak berkenan dengan acara penyambutan tersebut.

"Opsinya bisa dalam bentuk pameran atau fashion show. Ini yang masih kami koordinasikan. Tapi prinsipnya, memang kami sangat berkeinginan untuk menunjukkan keunggulan Indonesia, yang kira-kira dibutuhkan oleh mereka. Konsepnya seperti itu," ujar dia.

Jatmiko menambahkan, hingga kini rombongan Raja Salman belum menyampaikan permintaan khusus kepada pihaknya. "Sampai saat ini belum ada permintaan khusus dari pihak Raja Salman kepada kami," dia menandaskan.

Raja Salman dan rombongan mendarat di Bandara Halim Perdanakusuma siang ini pukul 12.30 WIB. Dari Halim, Raja Salman langsung bertolak ke Istana Bogor bersama Presiden Joko Widodo, untuk melakukan sejumlah kegiatan seperti sesi foto dan pertemuan bilateral.

Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al Saud berkunjung ke Indonesia pada 1-9 Maret 2017. Rencananya, Raja Salman bersama rombongan yang berjumlah 1.500 orang itu, berada di Jakarta pada 1 hingga 3 Maret 2017. Sedangkan 4 hingga 9 Maret akan berlibur di Bali.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mahkamah Malaysia Dakwa Siti Aisyah Bunuh Kim Jong-nam

Posted: 28 Feb 2017 10:24 PM PST

Siti Aisyah, Warga Negara Indonesia (WNI), didakwa melakukan pembunuhan terhadap Kim Jong-nam, kakak tiri Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un. Dakwaan tersebut dibacakan Mahkamah Majistret Sepang Selangor, Malaysia hari ini, Rabu (1/3/2017).

Dakwaan tersebut ditandatangani oleh Wakil Pendakwa Raya Selangor Muhammad Iskandar Bin Ahmad, yang diberi kuasa sebagai pengacara negara Malaysia.

Seperti dikutip dari Antara, dalam dakwaan disebutkan, Siti Aisyah bersama empat orang lagi yang masih bebas pada 13 Februari 2017, telah membunuh Kim Chol dengan paspor Korea Utara Nomor 836410070 kurang lebih pukul 09.00 pagi, di Keberangkatan Lapangan Antar Bangsa Kuala Lumpur 2 (KLIA 2), Daerah Sepang, Selangor Darul Ehsan.

Karena perbuatan tersebut, perempuan 25 tahun itu dihukum di bawah Seksyen 302 Kanun Keseksaan atau pembunuhan berencana bersama Seksyen 34 kanun yang sama.

Karena perbuatan tersebut Siti Aisyah terancam hukuman mati. Dakwaan dan hukuman yang sama juga diberikan kepada warga negara Vietnam, Doan Thi Huong (28).

Sidang dakwaan yang dihadiri puluhan wartawan media cetak lokal dan internasional tersebut turut dihadiri Wakil Duta Besar KBRI Kuala Lumpur Andreano Erwin, Ketua Satgas Perlindungan WNI Yusron B Ambary, dan pengacara Siti Aisyah Goo Soon Sheng dari Goo and Azura Firm.

Kim Chol sendiri yang diduga dibunuh Siti Aisyah merupakan saudara tiri pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un, yang dikenal juga dengan nama Kim Jong-nam.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Putaran Kedua Pilkada DKI, Siapa Didukung PKB?

Posted: 28 Feb 2017 10:22 PM PST

Pilkada DKI Jakarta akan berlangsung dua putaran. Hal ini sebagaimana peraturan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Nomor 16 Tahun 2016 pasal 36 ayat 1 dan 2, jika tidak ada pasangan calon yang meraih lebih dari 50 persen maka akan dilakukan pencoblosan putaran kedua.

Pasangan calon yang lolos di putaran kedua adalah Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dan Djarot Saiful Hidayat, serta Anies Baswedan-Sandiaga Uno. Sedangkan Agus Yudhoyono-Sylviana Murni harus rela tersingkir di putaran pertama.

Salah satu partai pengusung Agus, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), jadi incaran kedua pasangan yang lolos putaran kedua. Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin, menuturkan sudah ada ketua umum yang menghubungi dia, untuk terus berkomunikasi.

"Pasti (berkomunikasi). Intensif sekali, tapi setiap ada yang berkomunikasi sama saya, saya minta berkoordinasi dengan Ketua DPW PKB DKI," ucap Cak Imin di kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Selasa 28 Februari 2017.

Lalu siapa saja yang sudah melobi PKB di Pilkada DKI?

"Enggak tahu, sudah saya lempar sana langsung. (DPW) DKI itu urusannya, urusan saya Indonesia," tegas Cak Imin.

Cak Imin menegaskan bukan dirinya yang memutuskan, tetapi DPW PKB. "Iya (DPW PKB DKI yang memutuskan)," pungkas Cak Imin.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Semifinal Piala Presiden: Persib Ingin Akhiri Kutukan Markas PBFC

Posted: 28 Feb 2017 10:21 PM PST

Stadion Segiri masih angker bagi Persib Bandung. Saat bertandang ke markas Pusamania Borneo FC, skuat Maung Bandung hanya berhasil meraih satu kali hasil imbang dan sisanya berakhir dengan kekalahan.

Kini Persib kembali harus bertandang ke sana pada leg pertama babak semifinal Piala Presiden 2017. Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman berharap pasukannya mampu mengakhiri kutukan di markas Pesut Etam.

"Kita tahu hasilnya enggak pernah bagus (kalau bertandang ke Stadion Segiri), sampai saat ini selalu tidak bagus. Stadion Segiri masih mister buat Persib dan kita ingin menghapusnya," kata Djadjang, Rabu (1/3/2017).

Salah satu yang menjadi perhatian tentunya mental bermain pasukan Persib. Menurut pria yang akrab disapa Djanur faktor mental bakal menjadi penentu hasil akhir laga semifinal Piala Presiden 2017. "Kalau saya lihat sih mental. Insya allah berkat pertandingan kemarin-kemarin kita mendapat hasil positif dan tentunya itu bisa menjadi modal kita," ucap dia.

Meski punya riwayat yang tidak terlalu bagus di Segiri, Djadjang membantah Persib akan tampil bertahan. Selaiknya, Hariono dan kawan-kawan tetap diinstruksikan untuk tampil terbuka dan lebih menyerang. 

"Dengan cara main seperti itu kita tidak akan bertahan dan akan langung bermain terbukan dan kita cukup percaya diri untuk itu," ucap Djadjang.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Usai Mengurung Diri Karena Cerai, Angelina Jolie Tampil Topless

Posted: 28 Feb 2017 10:20 PM PST

Setelah mengurung diri cukup lama akibat perpisahannya dengan Brad Pitt, kini Angelina Jolie mulai bangkit. Ia pun kembali aktif di dunia hiburan.

Pada 23 Januari 2017 lalu, ia pun kembali didapuk menjadi bintang iklan sebuah parfum. Dalam gambar sebagai promosi, tampak foto hitam putih Angelina Jolie yang tak mengenakan pakaian alias topless.

Penampilan topless Angelina Jolie ini merupakan pertama kalinya setelah mengumumkan perceraiannya dengan sang suami, Brad Pitt. Angie --sapaan Angelina Jolie-- tampil menakjubkan dengan bulu mata panjang, wajahnya dipasang cemberut.

Angelina Jolie kembali tampil topless (Foto: Hollywoodlife.com)

Tato di punggungnya pun terlihat, meski rambut panjangnya disisir ke belakang. Dan itu membuat dirinya terlihat cantik serta seksi.

Pada 19 Februari 2017, BBC World News mengumumkan perceraian Angelina Jolie dan Brad Pitt yang sudah terjadi sejak September 2016. Angie pun menjelaskan bagaimana hubungan dirinya dengan Brad Pitt.

"Kami adalah keluarga, dan kami akan selalu menjadi keluarga. Dan kami akan melewati saat ini, dan mudah-mudahan menjadi keluarga yang lebih kuat," ujarnya, dilansir laman Hollywoodlife, Selasa (28/2/2017).

Angelina Jolie menambahkan, "Banyak orang menemukan situasi seperti ini. Seluruh keluarga saya, kita semua pernah melalui waktu yang sulit. Fokus saya adalah anak-anak. Fokus saya adalah menemukan cara melalui ini untuk memastikan ini akan membuat kita lebih kuat, dan lebih dekat."

Angelina Jolie pilih tinggal di hotel bersama anak-anaknya (Foto:Hollywoodlife.com)

Meski Angelina Jolie dan Brad Pitt tak lagi bersama, namun pemain film Maleficent ini kerap memuji pria yang memberinya anak kembar.

"Tentu saja, kami akan selamanya menjadi keluarga dan dia tetap ayah untuk anak-anakku," ungkap aktris berusia 41 tahun itu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mereka yang Untung Besar Kala Raja Salman Melawat Indonesia

Posted: 28 Feb 2017 10:20 PM PST

Kedatangan Raja Salman, Raja Arab Saudi ke Indonesia membawa keuntungan berlimpah bagi penguasaha rental mobil mewah. Dengan hanya membawa dua unit Mercedes-Maybach S600 Guard, tentu rombongan butuh ratusan mobil lain.

Menurut beberapa sumber, total mobil yang dibutuhkan rombongan yang mencapai 1.500 orang ini sebanyak 720 unit, yang terbagi rata dengan yang akan digunakan di Jakarta dan sekitarnya, serta yang bakal dipakai di Bali untuk berlibur.

Ribuan unit tersebut tentu tidak bisa diperoleh hanya dari satu vendor saja. Tercatat ada puluhan vendor yang turut serta. Kemarin (28/2), mobil-mobil yang berhasil terkumpul itu dikonsentrasikan di Parkir Timur Senayan untuk mendapat pengarahan.

Salah satunya adalah Prestige Motorcars. kepada Liputan6.com, Presiden Direktur Prestige Motocars Rudy Salim mengatakan, mereka hanya sanggup menyediakan lima unit mobil, padahal yang dipesan kepada perusahaannya sebanyak sepuluh.

"Harga sewa kisaran Rp 5 juta sampai Rp 15 juta, tergantung tipe mobil dan berapa lama sewanya," ujar Rudy melalui sambungan telepon.

Perkumpulan Pengusaha Rental Indonesia (PPRI) lebih beruntung. Ponco Seno, ketua perkumpulan, mengatakan bahwa perusahaannya dimintai khusus untuk menyediakan 80 unit Mercedes-Benz S-Class. Harga sewa satu unit S-Class Rp 22 juta.

Bluebird juga kecipratan. Ada dua poll yang dilibatkan,yaitu Mampang dan Ciputat. Mobil yang akan dipakai juga merupakan Mercedes-Benz.

Menyebrang ke Pulau Dewata, salah satu vendor yang kecipratan untung adalah Krisna Bali Wisata, perusahaan milik pengusaha lokal bernama Ajik Krisna. Ia kebagian untuk menyediakan Toyota Vellfire, di mana harga sewanya satu unit mencapai Rp 30 juta. "Itu harga sewa satu bulan, di luar driver," ujarnya.

Menurut Ponco dalam pernyataannya di salah satu media, bisnis sewa mobil khusus dalam momen kedatangan Raja Salmanini nilainya bisa mencapai Rp 40 miliar.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Perempuan Muda Tewas Dibakar dalam Ritual Pengusiran Setan

Posted: 28 Feb 2017 10:20 PM PST

Vilma Trujillo menjadi korban ritual pengusiran setan. Para kerabat menemukan perempuan muda itu dalam kondisi terikat dan terbakar hebat di kampungnya yang terpencil di Nikaragua.

Seminggu kemudian, ia tewas. Seperti dikutip dari BBC, Rabu (1/3/2017), salah satu kerabatnya mengungkapkan, korban diserang, diikat, dan dibakar oleh empat pria yang dipimpin seseorang yang mengaku sebagai pendeta evangelis.

Polisi menangkap tersangka Juan Rocha dan sejumlah orang lain yang diduga terlibat dalam penyerangan.

Namun, Juan Rocha membantah telah membakar korban. Ia berdalih, roh jahat lah yang telah mengangkat tubuh Trujillo dan menjatuhkannya ke api.

Percaya tidak percaya, upacara pengusiran setan yang sudah dilakukan sejak 1614 masih dilakukan hingga kini di Amerika Serikat. | via: uratex.com.ph

Suami korban, Reynaldo Peralta Rodriguez mengatakan, ibu dua anak itu dibawa ke dalam rumah ibadah karena jemaah yang lain menduga ia kerasukan setelah diduga mencoba menyerang sejumlah orang dengan parang.

"Apa yang mereka lakukan pada kami sungguh tak bisa dimaafkan," kata dia. "Mereka membunuh istriku, ibu dari dua anakku. Saat ini apa yang harus aku katakan pada kedua bocah itu?"

Pablo Cuevas, juru bicara Komisi HAM Nikaragua meminta pemerintah lebih menerapkan pengawasan ketat pada sekte kepercayaan di negara tersebut.

"Sungguh tak terduga hal seperti itu bisa terjadi saat ini. Harus ada pengawasan yang lebih ketat dari pemerintah," kata Cuevas. "Kita tak bisa membiarkan hal-hal seperti itu terjadi."

Sementara, kelompok pembela hak asasi perempuan, Autonomous Women's Movement (MAM) mengatakan kasus tersebut adalah contoh fanatisme dan masoginis atau kebencian terhadap wanita.

Juanita Jimenez dari MAM menambahkan, kejadian biadab itu juga dimungkinkan akibat kurangnya kehadiran negara di wilayah terpencil di negara tersebut.

"Terlepas dari aspek agama, tak ada pembenaran atas tindakan kejam, membakar seorang perempuan, melemparkannya ke api. Mereka telah menggunakan agama untuk memanipulasi," kata aktivis itu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menhub Apresiasi Langkah UNISAT Luncurkan Satelit pada 2020

Posted: 28 Feb 2017 10:20 PM PST

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyambut baik kerja sama slot orbit antara Universal Satelit Indonesia (UNISAT) dan International Organization of Space Communications (Intersputnik) untuk meluncurkan satelit pada 2020.

Ia harap satelit tersebut dapat mendukung kebutuhan teknologi informasi di sektor transportasi. Terlebih, perkembangan infrastruktur berkaitan erat dengan konektivitas manusia dan barang di seluruh wilayah Indonesia dan hal itu membutuhkan kesiapan teknologi informasi. 

"Ini merupakan wujud nyata usaha untuk meningkatkan pelayanan satelit di teritorial Indonesia dengan menggunakan satelit buatan Indonesia. Selama ini pelayanan satelit di Indonesia banyak memakai satelit internasional," tuturnya saat penandatanganan kerja sama UNISAT dan Intersputnik di Jakarta, Selasa (28/2/2017).

Menurutnya, infrastruktur transportasi modern seperti bandara dan pelabuhan sangat bergantung pada teknologi informasi. Keberadaan teknologi informasi dapat mendukung kebutuhan data logistik, informasi perkiraan cuaca, navigasi, internet, dan data komunikasi lainnya.

"Penyediaan satelit ini diharapkan dapat memperbaiki sistem transportasi nasional yang berkontribusi pada peningkatan ekonomi, pendidikan, dan stabilitas politik," paparnya.

Selain Budi Karya, penandatanganan kerja sama UNISAT dan Intersputnik juga dihadiri Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara, Duta Besar Rusia untuk Indonesia Mikhail Yurievich Galuzin, Kepala Badan Keamananan Laut (Bakamla) Laksamana Muda TNI Arie Soedewo, serta Ketua Masyarakat Telematika Indonesia (Mastel), Kristiono.

Menurut rencana, satelit ini akan diluncurkan di slot orbit 103 derajat BT (Bujur Timur). Posisi itu dianggap strategis karena berada di atas wilayah Jambi dan Padang, sehingga sinyal dari satelit tersebut dapat mencakup seluruh wilayah Indonesia.

Selain itu, slot orbit 103 derajat BT juga dipilih karena mampu mendukung kemampuan High Troughput Satellite (HTS). Dengan demikian, satelit tersebut dapat mengirimkan layanan pita lebar ke daerah yang terpencil dan sulit dijangkau, seperti wilayah perbatasan atau pulau kecil-kecil dengan antena parabola berukuran kecil.

(Dam/Why)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

‎1 Juta Turis Melancong ke RI, Marak Kunjungan Wisman dari India

Posted: 28 Feb 2017 10:15 PM PST

Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia ‎selama Januari 2017 mencapai 1,03 juta kunjungan atau naik signifikan 26,58 persen dibanding periode yang sama tahun lalu. Turis dari India tercatat mengalami kenaikan kunjungan di periode awal tahun ini.

Kepala BPS Suhariyanto mengungkapkan, jumlah kunjungan turis ke Indonesia di awal tahun ini sebanyak 1,03 juta kunjungan mengalami penurunan 7,42 persen bila dibandingkan kunjungan wisman di Desember 2016 sebanyak 1,11 juta kunjungan.

Namun jika dibanding realisasi kunjungan wisman Januari 2016 yang sebanyak 814,3 ribu orang, jumlah turis yang melancong di Januari 2017 mengalami penurunan 7,42 persen.

"Jumlah kunjungan turis Januari ini turun dibanding Desember lalu sifatnya hanya musiman karena akhir tahun kemarin ada momen Natal dan Tahun Baru. Tapi kalau dilihat kunjungan turis naik year on year karena promosi pariwisata cukup gencar di negara lain," jelas Suhariyanto di kantor BPS, Jakarta, Rabu (1/3/2017).

Dirinci lebih dalam, dari jumlah kunjungan turis ke Indonesia 1,03 juta kunjungan, yang datang melalui 19 pintu utama sebanyak ‎930,93 ribu kunjungan dan 99,81 ribu kunjungan di luar 19 pintu utama. Wisman reguler tercatat sebanyak 900,79 ribu kunjungan, wisman khusus 30,14 ribu kunjungan, wisman melalui pos lintas batas 43,03 ribu kunjungan, dan lainnya 56,79 ribu kunjungan.

"Jumlah kunjungan turis ke Indonesia paling banyak melalui Bandara Sam Ratulangi, Manado karena ada akses penerbangan langsung beberapa kota ke China langsung ke Manado, makanya turis China di Januari ini meningkat signifikan," dia menerangkan.

Dari data BPS, kunjungan wisman dari China di Januari 2017 mencapai 200,19 ribu kunjungan atau naik signifikan dibanding periode sama 2016 sebanyak 114,77 ribu kunjungan. Disusul turis dari Singapura dengan jumlah kunjungan 116,79 ribu atau meningkat dari sebelumnya 96,79 ribu kunjungan.

Selanjutnya turis dari Australia dan Malaysia yang datang ke Indonesia pun masing-masing meningkat sebanyak 100,86 ribu kunjungan dan 97,37 ribu kunjungan. Sedangkan di Januari 2016, turis dari kedua negara tersebut tercatat masing-masing 94,09 ribu kunjungan dan 83,37 ribu kunjungan.

"Turis dari India pun naik di Januari ini menjadi 38,67 ribu kunjungan dibanding sebelumnya 25,59 ribu kunjungan. Ini karena ada promosi khusus pasar turis di India. Harapannya wisman dari negara lain juga banyak ke Indonesia," Suhariyanto mengatakan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ini Agenda Raja Salman di Istana Bogor

Posted: 28 Feb 2017 10:15 PM PST

Istana Bogor menjadi tuan rumah dalam menyambut Raja Salman bin Abdulaziz al Saud ke Indonesia. Serangkaian kegiatan kenegaraan sudah diagendakan.

Setibanya di Istana Bogor, Rabu (1/3/2017), mobil yang ditumpangi Raja Salman akan dikawal pasukan berkuda dan akan diiringi drum band menuju gedung kanan Istana Bogor. Raja Salman akan dijemput langsung oleh Presiden Joko Widodo di sana.

Setelah itu, menuju halaman depan Istana Bogor untuk melaksanakan upacara penyambutan kenegaraan. Pasukan kehormatan lengkap dengan drum band sudah bersiap.

Selepas itu, Raja Salman dan Jokowi melaksanakan pemeriksaan pasukan. Keduanya kemudian menaiki mobil golf untuk mengelilingi Istana Bogor. Di sana dilaksanakan pertemuan empat mata antara Jokowi dengan Raja Salman.

Mobil golf berjalan dari depan halaman istana mengelilingi bundaran melalui sayap kanan gedung utama untuk menuju ke halaman belakang istana.

Keduanya turun di depan balkon istana untuk melaksanakan foto bersama. Selain Jokowi dan Raja Salman, pangeran Arab juga akan ikut berfoto bersama.

Rombongan kemudian menuju tempat penanaman pohon di taman sisi kiri istana. Raja Salman dan pangeran akan menanam pohon Kayu Besi dan Kenari.

Keduanya kemudian menuju ke beranda Istana untuk menandatangani buku tamu dan melakukan Veranda Talk.

Raja Salman dan Jokowi masuk kembali ke dalam istana untuk jamuan makan siang. Usai makan siang, kedua kepala negara beserta menteri terkait akan melakukan pertemuan bilateral dan menandatangani sejumlah Memorandum of Understanding (MoU).

Sebelum meninggalkan Istana Bogor, Raja Salman akan menerima penganugerahan kehormatan tertinggi Bintang Republik Indonesia Adipurna. Bintang kehormatan ini diserahkan langsung oleh Presiden Jokowi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kesahajaan Arsitektur dengan Batu Kapur Jaddih, Bangkalan, Madura

Posted: 28 Feb 2017 10:12 PM PST

Rumah merupakan salah satu karya desain yang dapat mencerminkan kebiasaan masyarakat setempat. Termasuk di Bangkalan, Madura, yang memiliki arsitektur yang unik pada rumah di daerah tersebut. Seperti yang terlihat di Jaddih, para penduduk menggunakan batu kapur untuk membuat rumahnya.

Batu-batu kapur ini berasal dari Bukit Kapur Jaddih yang merupakan kawasan pertambangan sekaligus tempat wisata baru di Madura. Kapur-kapur ini dipahat langsung dalam bukit, dengan cara memahatnya menjadi persegi panjang dan dipatahkan menjadi bata.

Akhirnya patahan ini dipotong menjadi bata yang kemudian dipasang untuk bagian dinding rumah. Berbeda dari rumah kebanyakan yang menggunakan bata merah, rumah yang menggunakan batu kapur akan terlihat putih dari kejauhan.

Masyarakat Jaddih, Madura, menggunakan batu kapur sebagai dinding rumah mereka.

Batu kapur sendiri sudah banyak dikenal sebagai bahan baku dari batu bata. Biasanya olahan batu kapur juga digunakan sebagai ornamen pada rumah seperti langit-langit, serta berbagai hiasan yang bisa dipadukan dengan dinding rumah.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Legenda Menyesali Kegagalan Arsenal Rekrut Ibrahimovic

Posted: 28 Feb 2017 10:10 PM PST

Legenda Arsenal, Martin Keown masih menyesali kegagalan manajemen Meriam London --sebutan Arsenal-- merekrut Zlatan Ibrahimovic pada tahun 2000.

Ibrahimovic hampir saja bergabung dengan Arsenal. Ketika itu, manajer Arsene Wenger memberinya kesempatan melakukan uji coba bersama Meriam London.

Namun tawaran tersebut ditolak Ibrahimovic. Pemain berusia 35 tahun tersebut mengatakan kalau pemain sehebat dirinya tidak pantas melakukan trial bersama Arsenal.

"Saya menyesal Zlatan Ibrahimovic tidak bergabung dengan Arsenal. Ketika itu, dia datang ke klub pada tahun 2000 sebagai seorang remaja," ucap Keown, dikutip dari Daily Mail.

"Dengan fisiknya yang seperti itu, rekan-rekan saya di Arsenal mengatakan kalau Ibrahimovic datang ke sini untuk mengambil tempat saya sebagai bek tengah," kata pria berusia 50 tahun tersebut.

Ibrahimovic datang ke Old Trafford pada 1 Juli 2016. Dia langsung mendapat kepercayaan dari manajer MU, Jose Mourinho sebagai mesin gol.

Eks pemain Paris Saint-Germain itu sudah mencetak 26 gol dari 38 penampilan bersama Setan Merah. Bahkan, Ibrahimovic sudah mendapat dua gelar bersama MU, yakni FA Community Shield dan Piala Liga Inggris.

Zlatan Ibrahimovic (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)

Keberadaan Ibrahimovic di MU membuat Keown teringat sosok Eric Cantona. Menurut Keown, Ibrahimovic punya karakteristik yang mirip dengan kapten legendari MU tersebut.

"Anda bisa melihat kalau Ibrahimovic punya pengaruh besar di MU. Sekarang dia berkembang bersama MU, perbandingannya dengan Eric Cantona sulit terelakkan," ucap Keown mengakhiri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Raja Salman dan Jokowi Menuju Istana Bogor

Posted: 28 Feb 2017 10:09 PM PST

Raja Salman bin Abdulaziz al Saud disambut oleh Presiden Jokowi begitu tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta. Mereka kemudian menuju Istana Bogor.

Raja Salman tiba menggunakan pesawat Saudi Arabian pada Rabu (1/3/2017) sekitar pukul 12.48 WIB. Dia turun dari pesawat menggunakan tangga berjalan.

Jokowi dan Raja Salman kemudian berjalan beriringan untuk menuju mobil yang akan dipakai menuju Istana Bogor. Tampak di belakang mereka, Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin.

Presiden Jokowi kemudian memasuki mobil kepresidenan dan meninggalkan landasan Bandara Halim.

Sekitar 10 menit kemudian, menyusul rombongan kendaraan Raja Salman meninggalkan landasan pada pukul 12.56 WIB.

Raja Salman ditemani Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin dan berada dalam satu mobil. Rombongan melintasi Cililitan untuk menuju Istana Bogor.

Gerbang tol Bogor-Jagorawi disterilkan selama rombongan tamu negara melintas ke Istana Bogor.

Sementara itu, puluhan siswa Kota Bogor telah berdatangan ke jalan yang akan dilalui Raja Salman bersama rombongan ke Istana Bogor. Mereka memadati sepanjang jalur pedestrian di Jalan Otista atau sekitar 50 meter dari kawasan Tugu Kujang hingga Istana Bogor.

Raja Salman dan rombongannya berada di Indonesia pada 1-9 Maret 2017. Kegiatan kenegaraan akan dilaksanakan pada 1-3 Maret. Sedangkan pada 4-9 Maret, rombongan Raja Salman akan berlibur di Bali.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

ENAM PLUS: 1.100 Personel Kepolisian Bogor Amankan Jalur yang Dilalui Raja Salman

Posted: 28 Feb 2017 10:09 PM PST

Seluruh elemen perjalanan yang berada di sekitar jalur yang dilalui Raja Salman diamankan pihak berwajib.

 

Lihat juga:

Suasana Kedatangan Raja Salman di Indonesia

Kemeriahan Siswa SD di Bogor Sambut Kedatangan Raja Salman

Pengalihan Arus Lalu Lintas Saat Raja Salman Menuju Bogor

Sambut Kedatangan Raja Salman, Lima Hotel di Bali Telah Dikosongkan

Ini yang Dilakukan Ahok Bila Bertemu Raja Salman

Polda Bali Sterilkan Penginapan dan Lokasi yang Dikunjungi Raja Salman

Raja Salman Kunjungi Istana Bogor, Kebun Raya Ditutup

Raja Salman Datang, Akses Gerbang Tol Bogor Ditutup

Inilah Kesibukan Warga Bogor Sambut Kedatangan Raja Salman

Sebagian Rombongan Raja Salman Tiba di Jakarta

Beginilah Penampakan Mobil Mewah Penjemput Rombongan Raja Arab Saudi

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Salinan Putusan Vonis Rp 16,2 Triliun Nyasar ke Kelurahan

Posted: 28 Feb 2017 10:03 PM PST

Sejak diputus pada pertengahan Agustus 2016, PT Merbau Pelalawan Lestari (MPL) yang dihukum membayar Rp 16,2 triliun karena menebang hutan alam di Riau belum juga dieksekusi. Eksekusi itu lambat karena Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) belum juga menerima salinan putusan.

Untuk itu, Direktorat Jenderal Penegakan Hukum (Gakkum) KLHK jemput bola ke Mahkamah Agung untuk menagih salinan putusan tersebut. Di MA, KLHK mendapat jawaban bahwa salinan itu sudah dikirim beberapa waktu lalu.

"Kita sampai ke MA, katanya sudah dikirim. Makanya kemudian dicek ke mana-mana, akhirnya kita temukan salinan putusan itu di kantor kelurahan di Jakarta," kata Dirjen Gakkum KLHK Rasio Ridho Sani, Senin malam, 28 Februari 2017, di Mapolda Riau.

Rasio menyebut pihaknya sudah mempelajari salinan putusan tersebut. KLHK, kata dia, tengah mempersiapkan langkah-langkah hukum untuk mengeksekusi perusahaan yang sudah membabat hutan itu.

"Tengah persiapan mengajukan eksekusi karena baru mendapat salinan putusannya," kata Rasio.

Selain itu, KLHK juga menyebut bakal bekerja sama dengan PPATK dan pihak terkait untuk melacak aset PT MPL yang berkantor di Pekanbaru. Hal itu dilakukan menimbang apakah aset yang ada sekarang mencukupi nilai hukuman Rp 16,2 triliun itu.

"Cukup nggak cukup asetnya, yang jelas kita ajukan eksekusi. Nantinya akan kerja sama dengan PPATK untuk melacak asetnya," kata Rasio.

Sebelumnya, MA menghukum PT MPL membayar denda Rp 16,2 triliun terkait kasus pembalakan liar yang merusak lingkungan. Putusan itu dibacakan pada 18 Agustus 2016 dengan nomor perkara 460 K/Pdt/2016.

Putusan ini memenangkan kasasi yang diajukan KLHK sekaligus membatalkan putusan Pengadilan Tinggi Pekanbaru Nomor 79/PDT/2014/PTR, tanggal  28 November 2014 juncto Putusan Pengadilan Negeri Pekanbaru Nomor157/Pdt.G/2013/PN Pbr. tanggal 3 Maret 2014.

Dalam putusan itu, PT MPL dinyatakan terbukti menebang hutan di luar lokasi Izin Usaha Pemanfaatan Hasil Hutan Kayu Hutan Tanaman (IUPHHK-HT). Selain itu, PT MPL juga dinyatakan menebang hutan di dalam lokasi IUPHHK-HT dengan melanggar peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Adapun rincian denda itu terdiri dari kerugian akibat perusakan lingkungan hidup dalam areal IUPHHK-HT seluas lebih kurang 5.590 hektare senilai Rp 12.167.725.050. Kemudian, kerugian akibat perusakan lingkungan hidup dalam areal IUPHHK-HT seluas lebih kurang 1.873 hektare senilai Rp 4.076.849.755.000.

Sidang tersebut dipimpin oleh Takdir Rahmadi dengan anggota hakim I Gusti Agung Sumanatha dan Dr Nurul Elmiyah. Sedangkan Edy Wibowo selaku Panitera Pengganti.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Raja Salman Menuju Istana Bogor Semobil dengan Menag Lukman

Posted: 28 Feb 2017 10:00 PM PST

Raja Salman bin Abdulaziz al Saud tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta. Raja Arab dan rombongan langsung ke Istana Bogor menggunakan mobil limosin berpelat merah dengan tulisan 'Saudi Arabia'. Saat menuju Bogor, Raja Salman ditemani oleh Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin.

Raja Salman menuju ke Istana Bogor. (Liputan6.com/Nanda Perdana Putra)

Sementara Presiden Joko Widodo atau Jokowi menggunakan mobil RI1 menuju Istana Bogor agar bisa menyambut rombongan di sana.

Raja Salman dan rombongan datang ke Indonesia menggunakan pesawat Saudi Arabian, Rabu (1/3/2017). Raja Salman keluar pesawat pukul 12.48 WIB.

Raja Salman membawa sekitar 1.500 rombongan termasuk menteri dan sejumlah pangeran.

Sementara itu, untuk menyambut kedatangan Raja Salman ke Istana Bogor, Pemerintah Kota Bogor melalui Dinas Pendidikan mengerahkan 60 ribu orang terdiri 50 ribu pelajar SD hingga SMA dan 10 ribu guru dan tenaga pendidik.

Siswa Kota Bogor mulai berdatangan ke jalan yang akan dilalui Raja Salman bin Abdulaziz Al-Saud bersama rombongan ke Istana Bogor. Mereka memadati sepanjang pedestrian di Jalan Otista atau sekitar 50 meter dari kawasan Tugu Kujang hingga Istana Bogor.

Raja Salman dan rombongannya berada di Indonesia pada 1-9 Maret 2017. Kegiatan kenegaraan akan dilaksanakan pada 1-3 Maret. Sedangkan pada 4-9 Maret, rombongan Raja Salman akan berlibur di Bali.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cadangan Minyak 2 Blok di Iran Setara Milik RI

Posted: 28 Feb 2017 10:00 PM PST

Pemerintah mendukung rencana PT Pertamina (Persero) untuk menggarap dua lapangan minyak di Iran yang memiliki cadangan di atas ‎3 miliar barel. Besaran cadangan minyak ini hampir setara dengan yang dimiliki Indonesia.

Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arcandra Tahar mengatakan, ‎saat ini cadangan minyak nasional mencapai 3,8 miliar.

"Dua lapangan migas itu, proven reserve-nya (cadangan terbukti) di atas 3 miliar barel, proven reserve seluruh Indonesia 3,8 miliar barel. Besar nggak? Besar sekali," kata Arcandra, di sela acara diskusi di Hotel Dharmawangsa, Jakarta, Rabu (1/3/2017).

Arcandra mengungkapkan, besarnya cadangan minyak yang terkandung di kedua lapangan‎ tersebut, menjadi latar belakang Pemerintah Indonesia mendukung Pertamina untuk menggarapnya.

Dukungan pemerintah terhadap Pertamina ini pun telah disampaikan kepada Pemerintah Iran, dalam kunjungan ke negara tersebut pada pekan lalu.

 "Nah pemerintah sangat mendukung Pertamina masuk ke lapangan itu. Kita sampaikan ke presiden dan menteri perminyakan, serta wakil presiden. Di semua pertemuan kita sampaikan, keinginan kita mengelola lapangan tersebut," papar Arcandra.

Dukungan Pemerintah Indonesia ini pun mendapat sambutan positif.  Pemerintah Iran menyampaikan  keinginan menjalin kerjasama lebih erat dengan Indonesia.

"Sangat positif, mereka ingin bekerja sama lebih dengan Indonesia. Kita lihat ini nantinya," ucap Arcandra.

Sebelumnya, Pertamina telah mengajukan usulan pengembangan dua lapangan migas di Iran, yaitu Ab-Teymour dan Mansouri ‎dengan menyerahkan proposal. Cadangan minyak kedua lapangan tersebut  masing-masing diperkirakan lebih dari 1,5 miliar barel.

PT Pertamina (Persero) telah mengajukan proposal usulan pengembangan dua lapangan minyak di Iran, yaitu Ab-Teymour dan Mansouri . Cadangan minyak kedua lapangan tersebut  masing-masing diperkirakan lebih dari 1,5 miliar barel.

Direktur Hulu Pertamina, Syamsu Alam mengatakan pengajuan proposal tersebut merupakan tindak lanjut dari nota kesepahaman (memorandum of understanding/MoU) yang ditandatangani kedua perusahaan pada 8 Agustus tahun lalu.

Berdasarkan MoU tersebut Pertamina diberi kesempatan mengajukan usulan pengembangan Ab-Teymour dan Mansouri pada akhir Februari tahun ini.

"Selama kurang lebih 4 bulan Pertamina melakukan evaluasi teknis kedua lapangan dan kini telah menyelesaikan proposal usulan pengembangan lapangan kedua lapangan tersebut untuk disampaikan kepada NIOC (Perusahaan migas Iran)," kata dia.

Syamsu melanjutkan, evaluasi teknis yang telah dilakukan Pertamina menunjukan kedua lapangan minyak yang terletak di Bangestan, Selatan Iran itu memiliki potensi cadangan masing-masing lapangan lebih dari 1,5 miliar barel dengan potensi produksi masing-masing dapat mencapai lebih dari 200 ribu barel per hari.(Pew/Nrm)

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cuplikan Video 5 Gol Terbaik Pekan ke-26 Liga Inggris

Posted: 28 Feb 2017 10:00 PM PST

[Liga Inggris](http://bola.liputan6.com/read/2871408/hazard-takut-takuti-rival-chelsea-di-liga-inggris "") musim 2016-17 telah memasuki pekan ke-26. Sejumlah gol indah tercipta pada pekan ini. Gol bek Crystal Palace, Patrick van Aanholt, menjadi salah satu gol terbaik. Mendapat bola liar, Van Aanholt melepaskan tendangan tipis di luar garis penalti untuk menaklukkan kiper Víctor Valdes.

Gol terbaik Liga Inggris lainnya adalah gol gelandang Everton, Idrissa Gueye, ke gawang Sundeland. Tanpa kontrol, ia langsung melepaskan tendangan keras di dalam kotak penalti untuk menyambut umpan mendatar Seamus Coleman.

Tapi, yang menjadi sorotan utama gol-gol terbaik pekan ini adalah tendangan keras jarah jauh gelandang Leicester City, Danny Drinkwater. Golnya ke gawang Liverpool membuat Leicester menang dengan skor 3-1.

Ini merupakan kemenangan perdana Leicester usai memecat Claudio Ranieri sebagai manajer pada akhir pekan lalu. Hasil itu membuat Leicester untuk sementara menjauh dari zona degradasi Liga Inggris.

Berikut cuplikan video 5 Gol Terbaik Pekan ke-26 Liga Inggris:

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

SEJAGAT: Militer Myanmar Menyangkal Bunuh Muslim Rohingya

Posted: 28 Feb 2017 10:00 PM PST

Pemerintah Myanmar menyangkal dugaan kekerasan militer terhadap kaum minoritas Muslim Rohingya. Mereka mengaku tak menemukan bukti terkait pemerkosaan dan pembunuhan yang terjadi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Raja Salman Ke Indonesia, Artis Ini Ngebet Selfie

Posted: 28 Feb 2017 10:00 PM PST

Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al Saud hari ini, Rabu, 1 Maret 2017 akan tiba di Jakarta. Tak cuma mendapat sambutan dari masyarakat Indonesia, kedatangan sang Raja Arab itu juga menarik perhatian para selebritas.

Mantan personel girlband Cherrybelle, Jessyca Stefani Auryn alias Ryn, menjadi salah satu selebritas yang menanti kehadiran Raja Arab. Masifnya pemberitaan mengenai kedatangan Raja Salman, membuat Ryn penasaran dengan sosok pria 80 tahun itu.

Mantan vokalis grup vokal Cherrybelle, Jessyca Auryn atau Ryn (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Ryn mengungkapkan, jika bisa bertatap muka langsung dengan Raja Salman, ia tak akan melewatkan kesempatan itu untuk berkenalan dan mengajaknya berswa foto.

"Yang pasti aku akan ajak dia selfie, sama kenalan. Yang pasti mau kenalan dulu," ujar Ryn saat ditemui disela-sela syuting film BPJS: Budget Pas-Pasan, Jiwa Sosialita di Manhattan Hotel, Jakarta Selatan, Selasa (28/2/2017) malam.

Tak cuma Raja Arab, Ryn juga membidik kesempatan bertemu dengan sejumlah pangeran yang turut serta dalam rombongan Raja Salman selama berada di Jakarta dan Bali.

Sumber: Instagram/ xxrynisme

"Namanya pangeran kan pasti tampan-tampan, tapi sebelum selfie, bisa kali kenalan dulu," Ryn menjelaskan.

Ryn berharap kedatangan Raja Salman ke Tanah Air bisa bermanfaat bagi perkembangan ekonomi bangsa Indonesia. "Jadi ada silahturahmi antara Indonesia dan Arab. Jadi ada investasi yang lebih lagi," Ryn mengakhiri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jatuh Miskin, Mantan Atlet Soviet Jual Medali Olimpiade

Posted: 28 Feb 2017 10:00 PM PST

Olga Korbut, mantan atlet gimnastik Uni Soviet yang penampilannya memukau di Olimpiade Munich 1972 dikabarkan terlilit utang. Karena kesulitan keuangan itu, ia menjual medali-medali dan memorabilia Olimpiadenya.

Rumah gadai di AS, Heritage Auctions, mengonfirmasi 32 benda termasuk dua medali emas dan satu perak dari Olimpiade Munich terdaftar untuk dijual. Seluruhnya penjualan mencapai US$333 ribu dalam penjualan online pada akhir pekan lalu.

"Medali-medali itu menyelamatkan Korbut dari kelaparan," tulis media Rusia gazeta.ru sepeti dikutip dari The Guardian, Rabu (1/3/2017).

Media itu menambahkan bahwa Korbut pindah ke AS pada 1991, untuk menyambung hidup di Negeri Paman Sam. Ia menjadi guru gimnastik dan dalam beberapa tahun ini hidupnya melarat.

Penjualan tertinggi ia dapatkan dari medali emas Olimpade Munich yang terjual US$66 ribu.

Jatuh Miskin, Mantan Atlet Soviet  Jual Medali Olimpiade (AP)

Korbut juga menjual matras emasnya, medali perak untuk cabang asimetris dan medali emas serta perak untuk kategori kelompok yang ia menangkan di Olimpade Montreal 1976.

Di antara barang-barang lain yang ia jual adalah baju senamnya, penghargaan dari BBC, dan berbagai medali dari Soviet serta kejuaraan lainnya.

Korbut kini berusia 61 tahun dan tinggal di Scottdale, Arizona. Perempuan itu lahir di Belarusia dan pernah membuat penonton Olimpiade Munich terpana dengan penampilan akrobatik serta tekniknya.

Saat itu ia masih berusia 17 tahun dan dikenal sebagai 'Burung Pipit dari Minks'. Ia hanya setinggi 1,5 meter dengan berat 38 kg dan memenangkan 3 emas dan 1 perak.

Lalu pada Olimpiade Monteral ia kembali mendapat emas dan perak saat melawan pesenam ajaib dari Rumania Nadia Comaneci.

Korbut adalah atlet gimnastik yang memelopori langkah spektakuler di bar asimetris. Ia melakukan backflip dari berdiri di atas bar yang tinggi lalu lompat ke belakang dan kemudian berpegangan pada tiang.

Langkah itu kemudian dikenal sebagai Flip Korbut. Gaya itu sekarang telah dilarang dari Olimpiade karena terlalu berbahaya.

Dari tahun 1978 sampai 2000, Korbut menikah dengan Leonid Bortkevich, penyanyi folk Belarusia. Bersamanya, Korbut memiliki seorang putra, Richard, lahir pada tahun 1979.

Setelah mendapatkan warga negara AS lewat naturalisasi, Korbut sekarang menjadi guru gimnastik pribadi. Ia sempat merayakan ulang tahun ke-40 kemenangan Munichnya dengan tampil di Olimpiade 2012 London.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Heboh Arab, Cobalah Buah Kurma untuk Turunkan Berat Badan

Posted: 28 Feb 2017 10:00 PM PST

Buah kurma merupakan buah yang paling sering dikonsumsi oleh masyarakat di kawasan Timur Tengah. Karenanya, tak ada salahnya kita merayakan heboh Arab berkat kedatangan Raja Salman dengan lebih banyak mengonsumsi buah ini. Pasalnya, selain baik untuk kesehatan, buah kurma ternyata juga bisa turunkan berat badan. 

Buah kurma merupakan sumber buah yang kaya akan serat, mineral dan vitamin untuk berbagai penyakit. Dilansir dari Boldsky.com, Rabu (1/3/2017) berikut adalah manfaat kurma untuk menurunkan berat badan.

1. Memberikan efek kenyang

Buah kurma mengandung serat yang baik untuk tubuh. Serat terdiri dari jenis yang larut dan tidak larut dalam proses pencernaan. Kedua kandungan serat dalam buah kurma justru dapat membuat perut merasa kenyang lebih lama. Sehingga dapat menekan nafsu makan dan menghindari Anda makan lebih banyak.

2. Melancarkan proses buang air besar

Buah kurma terkenal dapat menghindarkan rasa sembelit. Kandungan dari buah kurma mengandung serat yang dikenal sebagai dietary fiber atau kabohidrat yang dapat bekerja untuk memperlancar proses pencernaan dalam usus.

Selain melancarkan pencernaan, kurma juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan. Hal ini dapat meningkatkan dapat meningkatkan metabolisme tubuh sehingga membuat tubuh kita lebih sehat.

Manfaat buah kurma untuk menstimulasi pencernaan dapat meningkatkan kesehatan dalam usus agar dapat membantu menurunkan berat badan.

3. Kaya akan kandungan energi

Kurma dikenal mengandung fruktosa, glukosa serta dextrose. Buah kurma seberat 100g hanya mengandung 277 kalori. Walaupun rendah kalori buah kurma malahan dapat meningkatkan energi dan dapat merevitalisasi tubuh.

Jadi, konsumsi kurma dapat meningkatkan energi tanpa harus makan banyak kalori. Kandungan energi dalam buah kurma ternyata juga bisa menghilangkan rasa malas. Anda bisa merasa lebih segar dan aktif setelah mengonsumsi buah hitam ini.

4. Bebas dari kandungan kolesterol dan lemak jahat

Kolestrol dan lemak jahat sering sekali ditemukan oleh banyak orang yang mengalami kegemukan. Kedua kandungan tersebut justru menjadi penyebab utama dari kenaikan berat badan. Namun, buah kurma justru lebih banyak mengandung mineral yang dibutuhkan tubuh untuk meningkatkan kemampuan otot dan meningkatkan sel darah merah.

5. Membantu mengatur diet

Saat diet, Anda pasti mengatur pola makan sebaik mungkin bahkan di antarnya menjauhi segala bentuk makanan yang dapat meningkatkan berat badan seperti mengonsumsi karbohidrat. Namun dengan memakan buah kurma Anda tidak perlu khawatir akan kenaikan berat badan, selain kaya nutrisi buah ini juga enak dikonsumsi.

6. Dapat membakar lemak

Potassium dan sulphur dalam kandungan buah kurma ternyata dapat menjaga kesehatan jantung dan tekanan darah. Bahkan kemampuan buah ini juga
dapat menguraikan lemak dalam tubuh. Makan buah kurma di pagi hari dengan sarapan dapat meingkatkan metabolisme tubuh dan membakar lemak sehingga menurunkan berat badan. (Aida Tifani)



This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Warga Bogor Tumpah Ruah Padati Jalanan Sambut Raja Salman

Posted: 28 Feb 2017 09:56 PM PST

Ribuan warga Bogor mulai memadati jalanan sekitar Istana Bogor. Mereka bersiap menyambut kedatangan Raja Salman siang ini.

Pantauan Liputan6.com di lokasi, mereka yang tumpah ruah di jalan adalah siswa dan masyarakat Bogor. Terlihat juga beberapa warga keturunan Arab yang turut dalam kerumunan penyambutan.

Sementara itu, beberapa pegawai kantor yang di dekat Istana Bogor memanfaatkan waktu istirahat untuk turut menyambut kunjungan Raja Arab yang terbilang bersejarah ini.

Raja Salman tiba di Bandara Halim Perdana Kusumah pada pukul 12.45 WIB. Kedatangannya langsung disambut Presiden Joko Widodo dan beberapa pejabat kenegaraan.

Raja Salman selanjutnya akan langsung menuju Istana Bogor bersama Presiden Joko Widodo untuk menggelar pertemuan bilateral.

Di sisi belakang Istana, para pekerja kebun tengah menyiapkan lokasi acara penamanan pohon yang akan dilakukan Raja Salman dengan para pangeran. Pekerja terlihat lalu lalang memastikan karpet hijau di tempat itu bersih dari sampah daun.

Di sisi lain, tim penari sedang gladi resik. Mereka tampak berlatih lengkap dengan belasan gendang yang akan menghibur Raja Salman.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cantiknya Para Ratu dan Putri Arab yang Bikin Pria Terpesona

Posted: 28 Feb 2017 09:54 PM PST

Sosok ratu dan putri identik dengan paras cantik, anggun, dan pembawaan yang berwibawa tentu membuat para pria sulit untuk mengalihkan perhatian mereka. Jika selama ini, Kate Middleton selalu menjadi pusat perhatian akan sosok putri idaman yang menghipnotis para pria maupun wanita yang melihatnya, namun Kerajaan Arab juga ternyata memiliki para ratu dan putri raja berparas cantik.

Sosok ratu dan putri raja ini berbeda dengan bayangan kita. Para ratu dan putri Arab ternyata memiliki perawakan cantik, modis, dan berbusana sesuai tren fashion dunia.

Seperti yang dilansir dari emirateswoman.com, Rabu (1/03/2017) berikut sosok para ratu dan putri Arab yang membuat Anda jatuh hati dengan sosok mereka.

1. Ratu Rania Al-Abdullah (Yordania)

Simak sosok cantik para ratu dan putri arab yang membuat Anda sulit berpaling.
Istri dari Raja Abdullah bin al-Hussein ini berhasil dinobatkan sebagai wanita paling fashionable di Timur Tengah. Meskipun dalam keseharian ia berpenampilan terkini dalam balutan baju karya desainer ternama seperti Elie Saab dan Dior, namun sesekali dirinya menggunakan baju tradisional kaftan pada acara-acara tertentu.

2. Sheikha Mozah bint Nasser Al Missned (Qatar)

Simak sosok cantik para ratu dan putri arab yang membuat Anda sulit berpaling.
Dirinya disebut-sebut sebagai Queen of Haute Couture dari Timur Tengah. Kerap kali tertangkap kamera mengenakan busana dari Jean Paul Gaultier, Alaia Couture, Giambattista Valli dan Chanel. Ia sukses menampilkan gaya modern dengan aturan busana muslim yang santun.

3. Putri Deena Abdulaziz (Arab Saudi)

Simak sosok cantik para ratu dan putri arab yang membuat Anda sulit berpaling.
Ia merupakan sosok terpandang di dunia fashion. Selain memiliki dua retail fashion di Riyadh dan Doha, baru-baru ini dirinya juga diangkat menjadi Editor in Chief majalah fashion ternama di Arab.

4. Putri Lala Salma (Maroko)

Simak sosok cantik para ratu dan putri arab yang membuat Anda sulit berpaling.
Sosoknya terlihat sangat anggun saat menghadiri inagurasi Dutch King Willem-Alexander beberapa lalu. Mengenakan kaftan beludru bernuansa hijau dan paduan sepatu hak tinggi dari Louboutin semakin membuat dirinya terlihat memesona.

5. Putri Ameerah Al-Tawel

Simak sosok cantik para ratu dan putri arab yang membuat Anda sulit berpaling.
Dirinya semakin menjadi sorotan saat menghadiri pernikahan Pangeran Willian dengan Kate Middleton beberapa tahun silam. Ia terlihat sangat cantik dan anggun dengan rambut hitam, panjang, yang menjadi ciri khas penampilannya. Selain berperawakan cantik, dirinya juga mendedikasikan hidupnya di bidang kemanusiaan.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Zidane Bangga Lihat Sikap Pemain Real Madrid kepada Wasit

Posted: 28 Feb 2017 09:50 PM PST

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, bangga dengan sikap para pemainnya di lapangan. Menurutnya, Cristiano Ronaldo Cs selama ini sangat menghargai tugas wasit yang memimpin jalannya laga.

Hal ini disampaikan Zidane jelang pertandingan Real Madrid melawan Las Palmas yang akan berlangsung Kamis dini hari WIB (2/3/2017). Lanjutan La Liga ini akan berlangsung di markas Madrid, Santiago Bernabeu.

Madrid sempat menuai kecaman setelah mendapat hadiah penalti saat bertemu Villarreal. Tudingan wasit berat sebelah kian berkembang setelah Fernando Roig yang memimpin pertandingan tersebut sempat tertangkap kamera tengah menjinjing kantong plastik berlogo Real Madrid yang penuh cendera mata.

"Saya tidak mempengaruhi pekerjaan wasit, begitu juga dengan pemain-pemain saya, mereka sangat menghargai pekerjaan para perangkat pertandingan," kata Zidane seperti dilansir AS.

"Saya memiliki kumpulan pemain yang fantastis dalam menghargai. Semua yang mereka inginkan hanya demi kebaikan. Saya bangga dengan pemain saya sebab mereka punya rasa hormat yang tinggi terhadap wasit dan pekerjaan yang mereka lakukan," beber mantan pemain timnas Prancis tersebut. 

Menghadapi Villarreal, Real Madrid memang sempat jadi bulan-bulanan dan tertinggal 2 gol. Namun Madrid berhasil bangkit dan menyarangkan tiga gol sekaligus membalik keadaan dan unggul 3-2 hingga laga usai.

Satu dari 3 gol Real Madrid lahir dari titik putih. Namun banyak yang menganggap hukuman tidak pantas diterima Villarreal. Presiden Villarreal bahkan dengan lantang menduing kalau Real Madrid telah menyogok wasit. 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Netizen Sambut Kedatangan Raja Salman Lewat Twitter

Posted: 28 Feb 2017 09:48 PM PST

Beberapa hari terakhir, berita mengenai kunjungan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz-al-Saud bersama rombongan marak dibicarakan. Berbagai hal berkaitan dengan kerajaan Arab Saudi pun ikut diperbincangkan pengguna media sosial di Indonesia.

Siang ini, Raja Salman bersama dengan rombongan tiba di Bandara Halim Perdanakusuma sekitar pukul 12.00 WIB Rabu (1/3/2017). Kedatangannya disambut oleh Presiden Joko Widodo dan langsung menuju Istana Bogor.

Tak mau kalah, netizen pun ikut menyambut kedatangan Raja Salman. Hal ini terungkap melalui cuitan di linimasa Twitter per hari ini.

Topik yang berhubungan dengan kunjungan Raja Salman seperti Raja Arab Saudi Salman, Bandara Halim Perdanakusuma, Istana Bogor, hingga Kebun Raya pun muncul di kolom trending topic Twitter Indonesia.

Beberapa cuitan dari netizen mengucapkan selamat datang untuk orang nomor satu di Arab Saudi. Ada pula pengguna Twitter yang berharap agar Raja Salman dan rombongan merasa nyaman selama berada di Indonesia.

Seperti dicuitkan oleh pengguna Twitter @Faizal_ikram yang menuliskan, "Welcome raja arab saudi salman & rombongan."

Ucapan selamat datang Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz-al-Saud ramai di Twitter (Trending TopicTwitter)

Ada pula cuitan dari @Dian_Andriyani yang menulis, "Hari kedatangan Raja Arab Saudi Salman & rombongan akhirnya tiba. Welcome to Indonesia. Moga Beliau & rombongan nyaman selama di Indonesia."

Lalu, ada juga netizen yang mengaku merinding melihat penyambutan kedatangan Raja Salman di Indonesia, sebagaimana dicuitkan @LynaLyn19.

Netizen lainnya berharap agar kedatangan Raja Salman bisa membawa perubahan untuk Indonesia.

Raja Salman sendiri hadir dengan membawa rombongan sebanyak 1.500 orang, termasuk tujuh menteri dan 19 pangeran.

(Tin/Isk)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Raja Salman Tiba di Bandara Halim Perdanakusuma

Posted: 28 Feb 2017 09:48 PM PST

Raja Salman bin Abdulaziz al Saud tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta. Kedatangan Raja Arab dan rombongan itu disambut Presiden Jokowi.

Rombongan Raja Salman tiba dengan menggunakan pesawat Saudi Arabian, Rabu (1/3/2017). Raja Salman membawa sekitar 1.500 orang, termasuk menteri dan sejumlah pangeran.

Raja Salman akan langsung menuju Istana Bogor untuk melaksanakan acara kenegaraan.

Untuk menyambut kedatangan Raja Salman ke Istana Bogor, Pemerintah Kota Bogor melalui Dinas Pendidikan mengerahkan 60 ribu orang, yang terdiri 50 ribu pelajar SD hingga SMA dan 10 ribu guru dan tenaga pendidik.

Siswa Kota Bogor mulai berdatangan ke jalan yang akan dilalui Raja Salman bin Abdulaziz al Saud bersama rombongan ke Istana Bogor. Mereka memadati sepanjang pedestrian di Jalan Otista atau sekitar 50 meter dari kawasan Tugu Kujang hingga Istana Bogor.

Raja Salman dan rombongannya berada di Indonesia pada 1-9 Maret 2017. Kegiatan kenegaraan akan dilaksanakan pada 1-3 Maret. Pada 4-9 Maret, rombongan Raja Salman akan berlibur di Bali.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

NEWS FLASH: Patrialis Akbar Kembali Diperiksa KPK Terkait Kasus Suap Hakim MK

Posted: 28 Feb 2017 09:46 PM PST

Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali memeriksa dua tersangka kasus dugaan suap uji materi UU Peternakan dan Kesehatan Hewan. Mereka adalah Patrialis Akbar dan Basuki Hariman.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kedatangan Raja Arab Bisa Dorong Perkembangan Pasar Modal

Posted: 28 Feb 2017 09:46 PM PST

Kedatangan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud ke Indonesia bakal memberikan dampak positif bagi kedua negara, baik Indonesia dan Arab Saudi. Kedatangan sang raja diharapkan dapat mendorong kinerja pasar modal.

Analis PT Danareksa Sekuritas Lucky Baru Purnomo menerangkan, kedatangan Raja Arab ke Indonesia bisa mendorong masuknya investasi di sektor riil. Perusahaan dari Arab Saudi akan menjalin kerja sama dengan perusahaan lokal untuk membangun perusahaan baru. 

Ke depan, perusahaan baru tersebut mempunyai kesempatan untuk melakukan penawaran umum saham perdana atau initial public offering (IPO). Ia mencontohkan, Arab Saudi memiliki perusahaan minyak dan gas Saudi Arabian Oil Co atau biasa disebut Saudi Aramco. Perusahaan ini akan menjadi mitra perusahaan dalam negeri dan kemudian IPO.

"(Saudi Aramco) yang dapat menjadi salah satu perusahaan yang dapat menjadi mitra usaha, untuk ikut serta mendirikan perusahaan di Indonesia dengan tujuan IPO, ataupun ikut serta berinvestasi di perusahaan publik yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Terutama perusahaan yang memiliki kiblat usaha yang sama yaitu bias energi," jelas dia di Jakarta, Rabu (1/3/2017).

Saudi Aramco sendiri merupakan perusahaan nasional milik pemerintah Arab Saudi yang cukup besar. Nilai perusahaan ditaksir mencapai US$ 10 triliun. "Nilai Saudi Aramco diperkirakan mencapai US$ 10 triliun, menjadikannya perusahaan dengan nilai tertinggi di dunia," ungkap dia.

Dia menerangkan, Saudi Aramco mempunyai cadangan minyak terbukti terbesar di dunia atau mencari lebih dari 260 billion barrels dan produsen minyak harian terbesar dunia. Saudi Aramco mengoperasikan jaringan hidrokarbon tunggal terbesar di dunia.

Selain IPO, menurut Lucky ada beberapa manfaat lainnya, bagi Indonesia. Antara lain, pemerintah RI dapat memperoleh diskon harga minyak mentah ke Raja Arab. Kemudian kerja sama pengelolaan dan pengembangan potensi sumber daya alam di Indonesia.

"Salah satunya adalah kilang minyak dan pengelolaan serta pengembangan proyek proyek infrastruktur di Indonesia, di mana sektor tersebut menjadi sektor yang digadang-gadang untuk mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia pada pemerintahana saat ini," jelas di.

Menurut Lucky, kunjungan ini akan memberikan dampak baik bagi Indonesia. Tidak hanya jangka pendek, namun juga jangka panjang.

"Dengan demikian, akhir dari agenda kerja sama lintas negara antara Indonesia dan Arab Saudi, dapat ikut serta dirasakan dalam jangka pendek, menengah hingga jangka panjang, dan mencapai tujuan kerjasama yang berkesinambungan, serta berkelanjutan," pungkas dia. (Amd/Gdn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polri Koordinasi Jumlah Pengawal Raja Salman Selama di Indonesia

Posted: 28 Feb 2017 09:45 PM PST

Polri dan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) berkoordinasi dengan pihak pengamanan Raja Arab Saudi Salman bin Abdul Azis Al Saud guna menentukan jumlah pengawal.

"Kepala negara boleh dan dipersilakan membawa pengawal dari negaranya sesuai mekanisme antarnegara," kata Wakil Kepala Polda Metro Jaya Brigadir Jenderal Polisi Suntana di Jakarta Rabu (1/3/2017).

Suntana mengatakan, penentuan jumlah personel pengamanan Raja Salman dikoordinasikan, termasuk jumlah senjata api yang dibawa pasukan kepala negara.

Ia mengungkapkan, setiap kepala negara memiliki kewenangan untuk membawa pasukan pengawal dan senjata api sesuai prosedur dan ketentuan.

Seperti dilansir Antara, Suntana menjelaskan, Polri dan Paspampres memiliki standar prosedur untuk membatasi jumlah pengawal dan senjata api untuk keamanan tamu VVIP setingkat presiden atau perdana menteri.

Polisi jenderal bintang satu itu mengatakan, jumlah rombongan Raja Salman mencapai 1.700 orang selama kunjungan ke Indonesia dari 1-9 Maret 2017.

Jumlah itu dikatakan Suntana merupakan hal yang wajar mengingat pentingnya kunjungan Raja Salman untuk hubungan bilateral dengan Indonesia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Suasana Persiapan Jelang Kedatangan Raja Salman di Bandara Halim

Posted: 28 Feb 2017 09:45 PM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jokowi Persembahkan Taman Al Saud untuk Raja Salman

Posted: 28 Feb 2017 09:44 PM PST

Raja Salman bin Abdulaziz al Saud sudah menapakkan langkahnya di Indonesia. Segala persiapan penyambutan tengah dilakukan pihak Istana Bogor. Salah satunya menyiapkan sebuah taman yang dipersembahkan untuk Raja Arab Saudi itu.

Berbagai kegiatan Raja Salman dan Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Bogor sudah diagendakan. Salah satunya penanaman pohon di Taman Al Saud.

Taman di sisi kiri belakang Istana ini dipilih menjadi tempat penanaman pohon. Taman ini sebelumnya hanya berisi 5 pohon besar di sisi luar taman yang sudah berdiri.

Untuk menyambut kedatangan Raja Salman, karpet hijau digelar melingkari taman. Sudah disiapkan 17 titik untuk penanaman pohon.

Penamanan pohon akan dilaksanakan Raja Salman dan 16 pangeran. Penanaman pohon disaksikan langsung oleh Presiden Jokowi.

Raja Salman akan menanam pohon Kayu Besi, sedangkan para pangeran akan menanam pohon kenari di taman itu.

Setiap titik penanaman sudah disiapkan cangkul, wadah air, sabun cuci tangan, dan handuk putih. Tak lupa, pohon yang akan ditanam sudah berada di sisi lubang yang akan ditanami.

Khusus di titik penanaman pohon yang dilakukan Raja Salman, sudah tertera tulisan 'Al Saud Garden'. Nantinya, inilah taman Raja Salman yang berada di Istana Bogor.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Melongok Mobil Mewah Pengantar Rombongan Raja Salman

Posted: 28 Feb 2017 09:41 PM PST

Ratusan mobil mewah menjadi kendaraan delegasi Raja Salman bin Abdulaziz al Saud saat berkunjung ke Indonesia. Mobil-mobil itu saat ini terparkir di Parkir Timur Senayan, Jakarta.

Infomasi yang Liputan6.com peroleh, mobil-mobil yang akan ditumpangi rombongan Raja Arab tersebut, meliputi Mercedes Benz tipe E 200, tipe S, Toyota Alphard‎, Toyota Vellfire dan Toyota Fortuner, hingga Mitsubishi Pajero Sport.‎

Saat ini sopir-sopir mobil tersebut tengah menunggu instruksi penjemputan. Simak foto-fotonya di bawah ini:

Sedan Mercedes-Benz menjadi salah satu kendaraan pengantar rombongan Raja Salman. (Herdi/Liputan6.com)

Mercedes-Benz E200 menjadi salah satu kendaraan pengantar rombongan Raja Salman. (Herdi/Liputan6.com)

Toyota Alphard juga menjadi salah satu kendaraan pengantar rombongan Raja Salman. (Herdi/Liputan6.com)

Tidak ada pelayanan khusus di dalam kabin mobil pengantar. (Herdi/Liputan6.com)

Tidak ada pelayanan khusus di dalam kabin mobil pengantar. (Herdi/Liputan6.com)

Sopir menunggu arahan untuk menjemput tamu delegasi Raja Salman.  (Herdi/Liputan6.com)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dirias Bak Pelaminan, Begini Ruang Pidato Raja Salman di DPR

Posted: 28 Feb 2017 09:41 PM PST

Ruang Rapat Paripurna 1 DPR Kompleks Parlemen, Senayan, siap menjadi saksi bersejarah pidato Raja Arab Saudi Salman Bin Abdulazis al Saud pada Kamis, 2 Maret 2017. Gedung DPR pun bersolek menyambut Raja Salman, termasuk ruang rapat paripurna itu.

Pantauan Liputan6.com, Rabu (1/3/2017), mulai dari lantai dasar hingga pintu masuk, semua 'dipercantik' bak tempat pelaminan. Hiasan bunga berwarna-warni tertata rapi di tangga, lantai, hingga tembok ruangan yang berada di Gedung Kura-Kura ini. Lantai gedung pun telah dilapis dengan balutan karpet merah.

Raja Salman (Liputan6.com/Muhammad Radityo Priyasmoro)

Di Ruang Paripurna 1 sendiri, kondisi sedang dalam proses sterilisasi. Terlihat Anjing K-9 keluar masuk menyisir tempat legislatif itu. Saat gladiresik, mic berwarna emas dan kursi kemegahan sang raja juga sudah dikondisikan.

"Kami fasilitasi betul kepada Raja Salman yang ingin sekali lihat Indonesia, kita fasilitasi betul untuk Raja Arab sebagai patner kita. Beliau juga akan sampaikan semua hal terkait dengan Indonesia," ujar Ketua DPR Setya Novanto saat meninjau ruangan beberapa hari lalu.

Raja Salman (Liputan6.com/Muhammad Radityo Priyasmoro)

Raja Salman dan rombongan dijadwalkan mendarat di Bandara Halim Perdanakusuma siang ini pukul 11.00 WIB. Dari Halim, Raja Salman langsung bertolak ke Istana Bogor bersama Presiden Joko Widodo, untuk melakukan sejumlah kegiatan seperti photo session dan billateral meeting.

Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al Saud akan berkunjung ke Indonesia pada 1-9 Maret 2017. Rencananya, Raja Salman bersama rombongan yang berjumlah 1.500 orang itu, akan berada di Jakarta pada 1 hingga 3 Maret 2017. Sedangkan 4 hingga 9 Maret akan berlibur di Bali.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ivan Gunawan Puji Style Busana dan Tatanan Hijab Fiko D'Academy 4

Posted: 28 Feb 2017 09:40 PM PST

Nampaknya salah satu peserta yang tampil di Grup 3 dapat merasa puas karena mampu memenuhi permintaan salah satu komentator Dangdut Academy 4 dari segi fashion yaitu Ivan Gunawan. Peserta tersebut adalah Fiko asal Bangka Belitung yang di penampilan sebelumnya diminta oleh Ivan Gunawan untuk menunjukkan style milik Fiko pada penampilannya di Konser Final Top 25 Besar Dangdut Academy 4 Result Show pada Selasa (28/2) tadi malam.

Fiko yang sering mendapat kritik dari Ivan mengenai busana panggung dan tatanan hijab di penampilan sebelumnya, semalam mampu membuat Ivan Gunawan puas. Fiko yang semalam tampil membawakan lagu berjudul "Bunga Dahlia" mengenakan dress berwarna kombinasi kuning dan biru dongker serta mengenakan style hijab simpel dengan warna biru. Menurut Ivan Gunawan, tampilan busana Fiko tadi malam merupakan tampilan terbaik yang pernah Fiko kenakan di ajang D'Academy 4.

Ivan Gunawan (Instagram)

"Baju ini bisa dijadikan baju terbaik dan tatanan hijab terbaik saat penampilan kamu. Hanya yang belum bagus warna daleman hijab ninjanya. Mungkin bisa dicari warna dasar seperti kuning. Tapi dari keseluruhan ini manis dibandingkan tatanan hijab yang ribet seperti turban. Kamu juga tampil pas selayaknya perempuan berhijab yang masih ABG," puji Ivan Gunawan saat mengomentari Fiko.

Sebelumnya, Fiko memang kerap mendapatkan komentar mengenai busana yang dia kenakan, misalnya tampilan Fiko di Konser Final Top 25 Besar Show Dangdut Academy 4, Jumat (24/2) lalu. Ivan menilai tatanan hijab Fiko terlihat seperti bukan gaya untuk seusia Fiko, ditambah lagi kurang cocok dipadukan dengan dress yang Fiko kenakan sehingga beberapa kali Ivan harus mengubah tatanan hijab Fiko di atas panggung. Namun, penampilan Fiko tadi malam mampu membuat Ivan Gunawan puas dan bangga.

Fiko, kontestan Dangdut Academy 4

Tak hanya dari busana dan tatanan hijab, Fiko pun mendapat pujian dari segi aksi panggung. Beberapa peserta berhijab sempat mengalami kesulitan berekspresi untuk menyempurnakan aksi panggung. Namun tidak demikian bagi Fiko, karena Cita Citata menilai Fiko mampu mendalami isi lagu dengan baik. "Aku suka penampilan kamu, kamu enggak perlu banyak goyang karena mata kamu sudah mampu berbicara," puji Cita Citata di Konser Final Top 25 Besar Result Show pada Selasa (28/2) tadi malam.

Berkat penampilannya yang memukau itu, Fiko tak hanya mampu meraih simpati para komentator Dangdut Academy 4, melainkan berhasil lolos ke babak selanjutnya dengan perolehan polling sms di posisi kedua yaitu sebesar 20,53 persen.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Semifinal Piala Presiden: Markas PBFC Angker Bagi Persib

Posted: 28 Feb 2017 09:40 PM PST

Piala Presiden 2015 menyisakan rivalitas baru antara dua klub pesertanya, Persib Bandung dan Pusamania Borneo FC (PBFC). Persib, yang telah kehilangan bomber subur Zulham Zamrun sampai Ilija Spasojević akan menantang juara Divisi Utama 2014 itu dengan kekuatan berbeda.

Maung Bandung bertandang ke markas PBFC pada Kamis (2/3/2017) besok dalam leg pertama babak semifinal Piala Presiden 2017. Tim besutan pelatih Djadjang Nurdjaman ini berburu kemenangan demi memperbesar peluang ke final turnamen.

Namun, ambisi menang di Stadion Segiri, Samarinda bukan pekerjaan mudah untuk diwujudkan karena terbukti Persib selalu gagal menang di sana. Sejak Persisam Putra Samarinda masih 'mentas' di ISL saja, mereka sudah kalah empat kali. Dan kemudian catatan buruk ini berlanjut ke Piala Presiden 2015 hingga TSC 2016 (Torabika Soccer Championship)

Persib kembali ke Segiri menantang PBFC di leg pertama perempatfinal Piala Presiden 2015. Dengan sumbangan dua gol pemain pinjaman Boaz Solossa, tuan rumah menang tipis 3-2.

Kemenangan Pesut Etam--julukan PBFC-- di Segiri juga membuat kuping fans Persib makin panas lantaran komentar yang dilontarkan pelatih tuan rumah Iwan Setiawan saat itu: Persib tak ada apa-apanya. Psywar ini ditanggapi serius oleh Bobotoh saat PBFC bertandang ke Jalak Harupat.

"Buktikan sesumbar-mu coach Iwan. Persib sudah pernah juara, sedangkan PBFC belum." Begitu salah satu bunyi tulisan dalam spanduk yang ditulis Bobotoh di Jalak Harupat saat leg kedua perempatfinal Piala Presiden digelar. Tulisan ini bukan apa-apa karena sepanjang pertandingan Iwan kerap jadi sasaran ejekan suporter.

Pada babak penentu menuju semifinal, striker PBFC Jajang Mulyana sempat membuka keunggulan tim tamu. Namun Persib akhirnya memastikan langkahnya ke semifinal lewat gol Makan Konate dan Zulham Zulham. Persib menang 2-1.

Pada Mei 2016 lalu di ajang Torabika Soccer Championship 2016 (TSC) Djanur dan tim besutannya akhirnya kembali ke Segiri. Maung Bandung sudah diperkuat Samsul Arif yang hengkang dari Arema Cronus hingga gelandang serang Robertino Pugliara. Tapi, Persib hanya bisa mencuri satu poin lewat hasil imbang tanpa gol dan dengan skor 0-0 ini PBFC menjaga rekor tak terkalahkannya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kisah Harta Karun Permata Milik Kerabat Nabi di Lautan Indonesia

Posted: 28 Feb 2017 09:40 PM PST

Kunjungan Raja Salman bin Abdulaziz al Saud ke Indonesia mempererat hubungan dua negara yang terjalin sejak lama.

Nusantara dan Arab Saudi diikat oleh benang merah persahabatan, kedekatan keyakinan, juga sejarah yang dibuktikan dalam banyak hal -- termasuk keberadaan harta karun berupa batu permata besar yang diduga milik keturunan Nabi Muhammad. 

Penemuan permata itu berawal dari laporan ditemukannya bangkai kapal harta karun yang diduga berasal dari Abad ke-10 oleh para nelayan yang menjala ikan 80 mil dari Pelabuhan Cirebon, antara pulau Kalimantan dan Pulau Jawa.

Ekskavasi pun dilakukan antara April 2004 dan Oktober 2005.

Tumpukan harta karun terbaring di dasar laut Indonesia selama lebih dari 1.000 tahun. Sebanyak 270 ribu objek termasuk kristal, permata, keramik, porselen Tiongkok, mutiara, dan emas ditemukan para penyelam.

Tim penyelam harus melakukan 22 ribu perjalanan dari kapal barang tersebut untuk mengambil muatannya.

Para penyelam ini adalah bagian dari anggota tim hasil kolaborasi antara dua perusahaan, yakni Cosmix Underwater Research Ltd dengan perusahaan lokal, PT Paradigma Putra Sejahtera.

Pemburu harta dari Belgia, Luc Heymans ikut serta dalam pencarian warisan nenek moyang itu.

Di antara benda berharga yang ditemukan adalah batu permata besar yang konon milik Dinasti Fatimiyah yang hijrah di Mesir.

Berdasarkan catatan sejarah, Dinasti Fatimiyah mengklaim sebagai keturunan Nabi Muhammad. Fatimah merupakan putri bungsu Nabi Muhammad dari istri pertama, Khadidjah.

Nilai total harta karun itu pada 2010 diperkirakan Rp 720 miliar. Namun, pelelangan pada tahun itu sepi peminat. Tak ada yang berniat menawar.

Gara-garanya, tak ada peminat yang menyerahkan uang jaminan sebesar 20 persen dari harga limit atau sekitar US$ 16 juta. Uang jaminan atau deposit itu cukup tinggi karena harta karun itu dilelang dalam satu paket.

"Sekitar 90 persen harta terdiri atas keramik," kata Aris Kabul, dari pihak komite lelang, seperti dikutip dari BBC.

Cirebon adalah destinasi awal para pedagang Muslim di Nusantara. Menurut para ahli sejarah, Islam datang ke wilayah Indonesia pada Abad ke-12.

Temuan tersebut juga diharapkan memecahkan misteri mengapa raja-raja Jawa Abad ke-10 pindah dari Jawa Tengah ke Jawa Timur, demikian menurut John Miksic, sejarawan maritim di National University of Singapore, seperti dikutip dari New York Times.

Indonesia dikenal sebagai 'kuburan kapal' pada masa lalu. Baru sekitar 500 bangkai bahtera yang telah ditemukan hingga saat ini, ribuan lainnya masih belum diketahui posisinya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Fakta Unik Nokia 3310: Kemampuan Baterai hingga Tahan Banting

Posted: 28 Feb 2017 09:40 PM PST

HMD Global selaku pemegang nama merek Nokia baru saja mengumumkan kelahiran kembali Nokia 3310. Bersamaan dengan tiga smartphone Nokia, perusahaan asal Finlandia itu turut memperkenalkan versi teranyar dari ponsel tersebut.

Keputusan HMD Global untuk merilis ulang 3310 ternyata bukannya tanpa alasan. Menurut Chief Product Officer Juho Sarvikas, Nokia 3310 versi terbaru ini merupakan penghargaan kepada pelanggan loyal Nokia.

Selain itu, model 3310 disebut-sebut menjadi produk yang masih memiliki pengguna setia hingga sekarang. Namun tahukah kamu mengapa ponsel tersebut begitu dikenal sampai saat ini?

Bagi kamu yang penasaran, berikut ini ada daftar fakta mengapa Nokia 3310 begitu dicintai penggunanya seperti dikutip dari laman Tomato Heart, Rabu (1/3/2017)

1. Kemunculannya di Mobile World Congress (MWC) 2017 menandai kembalinya Nokia 3310 setelah absen lebih dari 17 tahun.

2. Sebelum era gim mobile marak, Snake telah menjadi salah satu penawar rasa bosan bagi pengguna ponsel. Berkat kesuksesannya, gim ini pun sempat hadir dalam beberapa versi terbaru.

3. Nokia 3310 merupakan ponsel pertama yang memiliki antena internal dan tetap dibanderol dengan harga terjangkau. Bahkan, ponsel yang kerap dipanggil sebagai 'brick phone' ini menjadi ikon pebisnis pada masanya.

4. Di saat perusahaan pabrikan smartphone saat ini masih mencari solusi baterai yang lebih lama saat digunakan, baterai Nokia 3310 mampu bertahan selama 55 jam saat digunakan, dan 245 jam dalam kondisi stand by.

5. Nokia juga menyertakan fitur predictive text input pada sistem perpesanannya, mirip dengan autocorrect saat ini. Tak sekadar itu, beragam fitur lain seperti kalkulator, Voice Dial, modus chat di SMS, profil, dan konverter mata uang juga telah tersedia.

6. Ponsel ini juga dikenal sebagai produk yang tahan banting. Tak sedikit pengguna yang menyebut daya tahan ponsel ini sangat baik. Beberapa menyebut ponsel ini masih bisa bertahan dari serangan api dan air.

7. Tak hanya beragam fitur dan gim yang tersedia di dalamnya, Nokia 3310 pun sebenarnya memiliki fitur personalisasi. Ponsel ini memiliki cover yang dapat diganti (Xpress-On) dan modus getar-sunyi yang belum ada di ponsel lain saat itu.

(Dam/Ysl)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menjajal Kelezatan Menu Autentik Jepang Maestro Katsuki Toshihisa

Posted: 28 Feb 2017 09:36 PM PST

Sensasi sajian autentik masakan Jepang memang menggoda selera para penggemarnya, apalagi bila disajikan oleh koki yang telah berpengalaman 38 tahun sebagai Executive Chef di Nishimura Group. Dia adalah Katsuki Toshihisa yang akan mampir di Shangri-La Hotel, Jakarta mulai dari 27 Februari sampai 3 Maret 2017.

Chef Katsuki sendiri datang dari Nishimura Hong Kong dan telah membuat berbagai resep klasik hanya dengan menggunakan bahan-bahan segar. Tidak hanya itu, Chef Katsuki sendiri memiliki teknik pisau yang sangat ahli, sehingga memberikan presentasi makanan yang autentik bagi pecinta makanan Jepang.

Selama beberapa hari, Anda akan disuguhkan berbagai menu makan siang dan makan malam dengan 6 set menu yang menggugah selera. Tentunya berbagai menu yang dihadirkan menggunakan bahan berkualitas tinggi di kelasnya dalam Guest Chef Series Katsuki Toshihisa di Nishimura Restaurant.

Guest Chef Series Katsuki Toshihisa di Nishimura Restaurant, Shangri-la Hotel beri kejutan rasa fantastis melalui berbagai menu spesial.

Sesame Tofu dengan rasa kedelai yang kuat, akan menjadi hidangan pembuka yang dapat membangkitkan selera makan Anda. Tidak lupa pula dengan Fresh Sashimi yang dipotong langsung, akan membuat lidah Anda makin menikmati rangkaian masakan khas Jepang ini. Tak lupa juga gurihnya Crab Meat Chawan Mushi, akan membuka waktu makan Anda menjadi lebih semarak.

Sebagai hidangan utama, Anda bisa memilih beberapa jenis sajian, mulai dari garingnya Assorted Tempura, segarnya Grilled Fish, nikmatnya Grilled Beef, hingga lengkapnya Box Bento Special. Tentunya berbagai pilihan menarik ini makin lengkap dipadukan dengan hangatnya Miso Soup dan segarnya Assorted Nigiri Sushi.

Untuk penutup, Anda bisa merasakan manisnya Green Tea Pudding dengan tambahan mochi dan stroberi didalamnya. Seluruh set sajian ini bisa Anda nikmati dengan harga Rp 388 ribu ++ per orang.

Guest Chef Series Katsuki Toshihisa di Nishimura Restaurant, Shangri-la Hotel beri kejutan rasa fantastis melalui berbagai menu spesial.

Makan malam khusus juga dipersiapkan dengan meriah oleh Chef Katsuki. Mulai dari sajian Prawn Ball Soup with Gourd, Vegetable and Japanese Citrus, hingga Freshly Sliced Sashimi of Fatty Tuna. Anda juga bisa menikmati Yellowtail, Squid and Sweet Shrimp, Boiled Yellowtail and Japanese Radish, Wagyu Steak, Wakasagi Tempura, serta Assorted Nigiri Sushi and Miso Soup.

Hidangan makan malam ala Jepang ini juga akan ditutup dengan hidangan Green Tea Pudding, dengan harga set menu Rp 988 ribu ++ per orang. Sedangkan sajian special dengan wine bisa Anda nikmati seharga Rp 1,2 juta ++ per orang.

"Kami juga menyajikan makan malam spesial dengan wine putih, khusus pada hari Jumat tanggal 3 Maret 2017. Ini adalah kali pertama untuk Nishimura Restaurant Jakarta memadukan makanan Jepang dan wine putih," ujar Chef Katsuki.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kenaikan Kepercayaan Konsumen AS Tekan Rupiah

Posted: 28 Feb 2017 09:35 PM PST

Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) melemah pada perdagangan Rabu pekan ini. Sentimen yang menekan rupiah berasal dari dalam dan juga luar.

Mengutip Bloomberg, Rabu (1/3/2017), rupiah dibuka di angka 13.363 per dolar AS, melemah jika dibandingkan dengan penutupan perdagangan sebelumnya yang ada di angka 13.338 per dolar AS.

Sejak pagi hingga siang hari ini, rupiah berada di kisaran 13.347 per dolar AS hingga 13.338 per dolar AS. Jika dihitung dari awal tahun, rupiah masih mampu menguat 0,79 persen.

Berdasarkan Kurs Referensi Jakarta Interank Spot Dollar Rate (Jisdor) Bank Indonesia (BI), rupiah dipatok di angka 13.361 per dolar AS, melemah jika dibandingkan dengan patokan sehari sebelumnya yang ada di angka 13.347 per dolar AS.

Dolar AS memang menguat pada perdagangan hari ini sehingga menekan mata uang di Asia termasuk rupiah. Penguatan dolar AS karena angka kepercayaan konsumen AS pada Februari secara tak terduga naik ke level tertinggi sejak Juli 2001.

Sebagian besar orang Amerika cukup optimistis dengan kondisi ekonomi di masa depan. "Masyarakat menilai bahwa kondisi bisnis dan juga pasar tenaga kerja akan lebih menguntungkan jika dibandingkan dengan bulan sebelumnya," jelas Ekonom Conference Board, Lynn Franco.

Sedangkan ekonom PT Samuel Sekuritas Rangga Cipta menjelaskan, Dollar index memang sempat melemah di pembukaan, tetapi kemudian kembali kuat berbarengan dengan kenaikan US Treasury yield. Hal tersebut membaut rupiah tertekan.

Sedangkan dalam negeri, tekanan rupiah karena angka inflasi yang cukup tinggi. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatatkan angka inflasi pada bulan kedua di tahun ini 0,23 persen. Sedangkan untuk inflasi dari tahun ke tahun tercatat 1.21 persen dan untuk inflasi tahun kalender di angka 3,83 persen. (Gdn/Ndw)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

ENAM PLUS: Pengalihan Arus Lalu Lintas Saat Raja Salman Menuju Bogor

Posted: 28 Feb 2017 09:32 PM PST

Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al-Saud dijadwalkan tiba di Jakarta hari ini. Setelah mendarat di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Raja Salman beserta rombongan akan langsung menuju Istana Bogor, Jawa Barat, untuk bertemu Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Pola pengamanan untuk menyambut kedatangan Raja Salman dan rombongan juga sudah disiapkan oleh aparat kepolisian.

Satu di antaranya terkait dengan pengamanan lalu lintas.

 

Lihat juga:

Suasana Kedatangan Raja Salman di Indonesia

Kemeriahan Siswa SD di Bogor Sambut Kedatangan Raja Salman

1.100 Personel Kepolisian Bogor Amankan Jalur yang Dilalui Raja Salman

Sambut Kedatangan Raja Salman, Lima Hotel di Bali Telah Dikosongkan

Ini yang Dilakukan Ahok Bila Bertemu Raja Salman

Polda Bali Sterilkan Penginapan dan Lokasi yang Dikunjungi Raja Salman

Raja Salman Kunjungi Istana Bogor, Kebun Raya Ditutup

Raja Salman Datang, Akses Gerbang Tol Bogor Ditutup

Inilah Kesibukan Warga Bogor Sambut Kedatangan Raja Salman

Sebagian Rombongan Raja Salman Tiba di Jakarta

Beginilah Penampakan Mobil Mewah Penjemput Rombongan Raja Arab Saudi

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Paspamres Siaga Jelang Raja Salman Tiba di Bandara Halim

Posted: 28 Feb 2017 09:32 PM PST

Pasukan Pengaman Presiden atau Paspamres mulai bersiaga jelang kedatangan Raja Salman bin Abdulaziz al Saud beserta rombongan dari Arab Saudi. 

Pantauan Liputan6.com, Rabu (1/3/2017) siang ini, bersama pasukan pengamanan dari Arab Saudi, Paspamres mulai sterilisasi jalur yang akan digunakan Raja Salman saat tiba nantinya.

Mobil yang akan digunakan Raja Salman juga tampat sudah siap berjejer bersama mobil RI-1 yang akan digunakan Presiden Joko Widodo.

Berdasar informasi, Raja Salman akan tiba di Bandara Halim Perdanakusuma sekitar pukul 12.40 WIB. Dia akan langsung menuju Bogor untuk bertemu Jokowi di Istana Bogor.

Raja Salman akan berada di Indonesia hingga 9 Maret nanti. Selain Jakarta, dia akan berlibur di Bali 4 hingga 9 Maret nanti.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kedatangan Raja Arab Harus Jadi Momentum Benahi Investasi

Posted: 28 Feb 2017 09:30 PM PST

Kunjungan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al- Saud‎ ke Indonesia diyakini akan meningkatkan kepercayaan asing terhadap iklim investasi di Tanah Air. Kedatangan orang nomor 1 di Arab Saudi tersebut membuktikan Indonesia dalam kondisi aman dan bebas dari gangguan.

Wakil Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) DKI Jakarta Sarman Simanjorang mengatakan, target investasi dari Arab Saudi yang diharapkan pemerintah sebesar US$ 25 miliar atau sekitar Rp 332 triliun merupakan angka yang besar. Hal ini tentunya memberikan sinyal kepada para investor asing untuk tidak ragu menanamkan modalnya di Indonesia.

"Dengan investasi sebesar itu, itu akan meyakinkan investor-investor lain bahwa Indonesia ini salah satu negara yang aman dan layak menjadi pusat investasi," ujar dia saat berbincang dengan Liputan6.com di Jakarta, Rabu (1/3/2017).

Menurut Sarman, sebagai negara yang kaya akan minyak, rencana investasi yang akan dilakukan oleh Arab Saudi bukan suatu yang main-main. ‎Dia meyakini investasi tersebut akan teralisasi.

"Itu akan meningkatkan kepercayaan bagi negara lain untuk tidak ragu masuk ke Indonesia. Apalagi yang datang Raja Arab yang merupakan negara kaya minyak. Dan investasi ini bukan sekedar iming-iming tapi suatu kenyataan dan angkanya sedikit. Investasi sebesar itu sudah luar biasa," kata dia.

Oleh sebab itu, Sarman berharap kedatangan Raja Arab Saudi ini harus dijadikan momentum untuk melakukan pembenahan pada perbaikan pelayanan perizinan di bidang investasi. Karena bukan tidak mungkin ke depannya lebih banyak investasi asing yang ingin masuk ke Indonesia.

"Kunjungan Raja Arab saudi ini dengan membawa anggota keluarga kerajaan, 10 menteri, dan 1.500 orang rombongan menjadi momentum kita bagaimana pemerintah meningkatkan berbagai pelayanan perizinan di bidang investasi, supaya lebih menarik investor lain yang lebih besar. Dan ini dimulai dari Arab Saudi," tandas dia. (Dny/Gdn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kenalkan, Pangeran Fahad Al Saud yang Nyentrik dan Doyan Selfie

Posted: 28 Feb 2017 09:30 PM PST

Kedatangan rombongan Raja Arab, Raja Salman bin Abdul Aziz Al-Saud ke Indonesia, tentunya menjadi sorotan banyak pasang mata. Selain membawa 1500 orang yang menyertai kunjungan tersebut, Raja Salman juga didampingi belasan pangeran Arab.

Salah satu Pangeran Arab yang turut serta dalam kunjungan ke Tanah Air adalah Pangeran Fahad bin Faisal Al Saud. Sosoknya tentu sangat menarik perhatian publik, khususnya para kaum hawa.

Selain berwajah ganteng, Pangeran Fahad juga dikenal sangat cerdas dan fashionable. Ia ternyata eksis di akun jejaring sosialnya seperti Instagram lho.

Dalam akun bernama @yolofahad, ia sering mengunggah foto dirinya ketika melakukan berbagai aktivitas. Dalam akunnya tersebut, Pangeran Fahad terkesan sangat santai dan terbuka dengan berbagai hal yang ia suka, seperti dunia fashion dan berfoto selfie.

Fahad bin Faisal Al Saud/instagram.com

Ia selalu menunjukkan berbagai foto penampilannya yang super modis dan nyentrik di acara yang ia kunjungi. Tak lupa, ia sering memperlihatkan pose kekiniannya ketika tengah berfoto selfie atau pun video konyolnya ketika menggunakan efek di aplikasi Snapchat.

Fahad bin Faisal Al Saud/instagram.com

Pria kelahiran Riyadh, Arab Saudi itu adalah sarjana teknik mesin dari Stanford University, California, Amerika Serikat. Setelah mendapatkan gelar sarjana, ia memutuskan untuk bekerja di perusahaan Facebook pada 2009.

Fahad bin Faisal Al Saud/instagram.com

Setelah bekerja selama satu tahun, Pangeran Fahad Al Saud memilih menjalankan berbagai bisnis yang tersebar hampir di seluruh dunia.

(ul)

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

NEWS FLASH: Sambut Kedatangan Raja Salman, Lima Hotel di Bali Telah Dikosongkan

Posted: 28 Feb 2017 09:19 PM PST

Polda Bali telah mempersiapkan pengamanan jelang kedatangan Raja Salman ke Pulau Dewata itu. Kapolda Bali Irjen Petrus Reinhard Golose mengatakan, lima hotel yang akan digunakan Raja Salman dan rombongan sudah dikosongkan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: