Jumat, 11 November 2016

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed


Donald Trump Terpesona dengan WAGs MU

Posted: 11 Nov 2016 02:50 PM PST

Liputan6.com, New York - Donald Trump telah mengejutkan dunia. Calon dari Partai Republik itu memenangkan pemilu presiden Amerika Serikat dengan mengalahkan pesaingnya dari Partai Demokrat, Hillary Clinton. Trump terpilih sebagai Presiden AS ke-45 setelah meraih 276 electoral vote.

Dalam kampanyenya, Trump yang merupakan seorang miliader kerap melontarkan kebenciannya pada wanita. Megyn Marie Kelly, pembaca acara televisi Fox News, dihina Trump dalam acara debat calon presiden.

Tak hanya itu, ia juga mencela wajah kandidat calon presiden Carly Fiorina saat debat kedua calon presiden. "Lihat mukanya! Ada gitu yang mau memilih dia sebagai presiden? Bayangkan muka kayak gitu jadi presiden AS? ejek Trump saat debat kedua kandidat calon presiden pada 9 September 2015.

Hillary pun tak luput dari ejekan Trump. Pria 70 tahun itu mengejek model rambut istri mantan presiden Bill Clinton itu. "Biar saya bilang, perubahan itu membuatku terkejut. Karena mungkin dia pakai wig, tetapi itu sungguh model rambut yang masif. Rambutnya benar-benar tidak bagus, ledek Trump.

Namun, ada satu wanita yang sangat disukai Trump. Tetapi wanita itu bukan Melanie Knavs, istri ketiga Trump. Melainkan Ana Ivanovic. Eks petenis nomor satu dunia itu merupakan istri gelandang Manchester United (MU) Bastian Schweinsteiger. Pasangan ini menikah pada musim panas 2016 lalu.

Kekaguman Trump terhadap Ana diungkapkannya dalam pertemuannya dengan Perdana Menteri Serbia Ivica Dacic pada tiga tahun lalu. "Dia adalah wanita paling indah yang saya lihat dalam hidup saya. Yang paling indah.." ucap Trump seperti dilansir The Sun, baru-baru ini.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Surya Paloh: Harus Ada Dasar Ahok Disuruh Mundur dari Pilkada

Posted: 11 Nov 2016 02:31 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Pernyataan Ahok yang diminta sejumlah pihak untuk mundur dari pencalonannya di Pilkada DKI 2017 mendapat tanggapan dari partai pengusungnya, Partai Nasdem. Permintaan tersebut dinilai sebagai tindakan yang tidak menghormati peraturan yang berlaku.

Ketua Umum DPP Partai Nasdem, Surya Paloh mengatakan, semua pihak harus menjunjung tinggi konstitusi. Di dalam undang-undang maupun peraturan yang berlaku, ada sanksi hukum bagi calon yang mengundurkan diri.

"Undang-undang mengatur tidak boleh mundur. KPU (Komisi Pemilihan Umum ) juga mengatakan jangan mengundurkan diri, ada hukum yang bisa melekat. Tolong hargai konstitusi," ucap ‎Ketua Umum DPP Partai Nasdem, Surya Paloh di Kantor DPP Nasdem, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (11/11/2016).

Tak cuma itu, menurut Paloh, permintaan Ahok mundur juga harus ada dasar yang kuat.‎ Tanpa dasar yang kuat, tak bisa seorang calon diminta mundur dari pagelaran pilkada.

"Kalau disuruh mundur itu berarti harus ada dasarnya. Kalau tidak ada dasarnya kenapa harus disuruh mundur?" ucap dia.

Paloh mengatakan, masyarakat juga harus bijak menyikapi permasalahan dugaan penistaan agama oleh Ahok. Sebab, jangan sampai permasalahan itu membuat perpecahan di kalangan masyarakat itu sendiri.

"Saya ingin mengajak bangsa menempatkan masalah (Ahok) ini dengan proporsional. Pentingkan persatuan bangsa di atas kepentingan partai kelompok dan golongan. Ada masalah Ahok masak harus terpecah-pecah untuk itu. Kita harus bersatu," ucap Paloh.

Lebih jauh Paloh melihat, persaingan dalam pentas demokrasi di Jakarta akan semakin berat. Sebagai salah satu partai pendukung Ahok, Paloh melihat pasangan calon Ahok-Djarot Saiful Hidayat ke depan akan semakin menghadapi rintangan dan halangan yang berat.

"Saya pikir perkembangan semakin kompetitif, semakin keras, semakin keras. Perjuangan (Ahok-Djarot) semakin berat," ucap pemilik Media Group ini.

Gubernur nonaktif DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menyebut ada pihak yang memintanya untuk mundur dari pencalonan di Pilkada DKI 2017. Hal itu tak lepas dari dilaporkannya Ahok ke Bareskrim Polri terkait dugaan penistaan agama.

"Saya sudah diminta untuk mundur karena sudah dilaporkan. Jadi (karena dilaporkan) akan terjadi ketidakpastian dan kekacauan," ucap Ahok belum lama ini.‎

Meski begitu, mantan Bupati Belitung Timur ini memastikan dirinya akan maju terus pantang mundur. Sebab, Ahok menilai, pencalonan dirinya dalam 2650043 2017 juga untuk edukasi kepada masyarakat.

Misalnya, melalui kampanye, maka visi, misi, dan program yang dicanangkan olehnya bersama Djarot Saiful Hidayat bisa dipertimbangkan orang banyak. Terutama bagaimana visi, misi, dan program itu akan bermanfaat dan berguna bagi masyarakat maupun kemajuan Jakarta.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Rooney Dapat Ancaman Pembunuhan dari Fans MU

Posted: 11 Nov 2016 02:30 PM PST

Liputan6.com, Manchester - Kapten Manchester United (MU) Wayne Rooney mendapat ancaman pembunuhan di media sosial, baru-baru ini. Ancaman itu datang dari sejumlah fans MU yang kecewa pada penampilan striker 31 tahun tersebut di musim ini.

Seperti dilansir Daily Star, Jumat (11/11/2016), sasaran teror bukan hanya Rooney, tapi juga tiga putranya, yakni Kai, Klay, dan Kit. Tapi, ia mendapat dukungan dari fans MU lainnya yang membelanya dari ancaman cyber tersebut.

"Rooney, saya harap anak-anak Anda mati," tulis akun @ElFenomxno. Yang lain menulis tidak kalah mengancam, "Mati kau Rooney, f**king," ujar Kieron dalam akun @Pogbrahimovic.

"Mari kita lihat si pembenci Rooney menurunkan kicauannya sekarang, dan mati," kata salah satu fans Setan Merah, Mathias Gunnars, satu-satunya yang tak suka sang idola diancam.

Sebelum perlakuan buruk diterima Rooney, manajer David Moyes dan Jose Mourinho juga sempat mengalami hal serupa. Pada awal pekan lalu, seseorang pernah menulis agar Moyes dan gelandang MU Marouane Fellaini mati secara perlahan.

"Harapan saya Moyes dan Fellaini menghadapi kematian yang menyakitkan," tulis akun @MOURINHOED.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Solusi Otomotif: Mengatasi Honda BeAT Karburator yang Sulit Hidup

Posted: 11 Nov 2016 02:23 PM PST

Saya mau tanya kenapa Honda BeAT karburator saya sulit hidup. Apa penyebabnya? -Hayah-

Liputan6.com, Jakarta - Jawaban:

Dear Hayah,

Ada beberapa penyebab motor susah hidup, antara lain sistem bahan bakar, sistem pengapian, dan kompresi.

Untuk masalah ini perlu dilakukan pengecekan, perbaikan atau penggantian part. Apabila ditemukan kerusakan yang terjadi pada ketiga hal tersebut. Perlu diketahui, masalah pada salah satu isu di atas bisa menyebabkan motor akan sulit hidup.

Adapun cara mengatasi mesin motor susah hidup yakni:

  • Sistem Bahan Bakar

    Periksa karburator dan lihat dengan baik-baik. Bisa jadi, motor susah hidup karena karburator kotor atau banyak endapan dan jika benar kotor maka bersihkan karburator.

    Periksa tangki bensin, jika tangki bensin banyak kotoran maka bisa menjadi penyebab motor susah hidup, yang disebabkan aliran bahan bakar dari tangki ke karburator tersendat sehingga bensin tidak bisa mengalir secara normal ke karburator.

    Tak luput, periksa pula saringan bahan bakar, jika mampet bersihkan atau ganti baru.

  • Sistem Pengapian

    Cek Busi, dengan melihat percikan api pada busi, jika percikan api busi kecil akan menyebabkan mesin susah hidup. Kemudian lakukan juga pengecekan pada coil, CDI, dan spull. Pastikan sistem pengapian berfungsi baik. 

  • Kompresi mesin

    Jika tekanan kompresi rendah maka mesin akan sulit untuk dihidupkan untuk tekanan kompresi rendah bisa disebabkan karena ring piston aus, atau bisa juga terjadi kebocoran pada valve.

Demikian informasi dari saya, semoga dapat bermanfaat.

Terima kasih.

Salam,
Venus Adha

==
Bagi Anda yang ingin mengirimkan pertanyaan, silakan kirim ke email: otoliputan6@gmail.com dengan format sebagai berikut:

Subject : SOLUSI OTOMOTIF
Nama :
Usia:
Lokasi :
Pertanyaan :

Hanya pertanyaan terpilih yang akan kami tayangkan. Pertanyaan akan dijawab langsung Venus Adha, Head of Technical Training and Quality Assurance Development Wahana Makmur Sejati.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jerman Pesta Gol ke Gawang San Marino

Posted: 11 Nov 2016 02:10 PM PST

Liputan6.com, Serravalle - Jerman mencatat kemenangan besar usai bertamu ke Stadion Olimpico di Serravalle, Sabtu (12/11/2016) dinihari WIB, dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2018 Grup C Zona Eropa. Tim Panser menang 8-0 tanpa balas atas tuan rumah San Marino.

Bermain tandang, Jerman merepotkan San Marino yang bermain bertahan sejak menit awal. Sami Khedira cs bermain tenang dan sabar untuk membongkar lini pertahanan tuan rumah.

Upaya tuan rumah membuahkan hasil di menit ke-7. Umpan terobosal Ilkay Gundogan diterima Khedira di kotak pelanti yang dengan tenang mengecoh kiper Aldo Simoncini. Dengan kaki kiri, Khedira menceploskan bola ke gawang yang sudah kosong.

Skor 1-0 tak bertahan lama. Dua menit berselang, Jerman menggandakan keunggulan. Memanfaatkan kemelut di kotak penalti, Gnarby melepaskan tendangan untuk menjebol gawang San Marino.

Jerman tidak mengendurkan tekanan. Di menit ke-32, Jonas Hector menambah keunggulan tim tamu. Menerima umpan Mario Gotze, Hector melepaskan tendangan ke pojok gawang yang tak bisa dijangkau kiper Simoncini. Skor 3-0 untuk Jerman bertahan hingga jeda.

Di babak kedua, Jerman benar-benar tidak memberikan San Mario kesempatan. Gnarby mencetak gol keduanya pada menit 58 setelah mengonversi umpan Joshua Kimmich. Tujuh menit berselang, Hentor tidak mau kalah dengan mencatatkan namanya di papan skor untuk kali kedua. Skor 5-0 untuk Jerman.

Gnarby mencetak hat-trick di menit ke-76. San Marino yang sudah tertinggal 6-0 justru mencetak gol bunuh diri lewat Mattia Stefanelli di menit 82. Pesta gol Jerman ditutup Kevin Volland lima menit jelang laga berakhir. Skor 8-0 untuk Jerman.

Dengan hasil ini, Jerman kokoh di puncak klasemen dengan poin 12 dari empat pertandingan. Sementara San Marino semakin terbenam di dasar klasemen dengan poin nol.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menteri Khofifah: Zaman Nabi SAW, Berbagai Suku-Agama Hidup Aman

Posted: 11 Nov 2016 02:05 PM PST

Liputan6.com, Serang - Menteri SosialKhofifah Indar Parawansa mengunjungi Serang, Banten. Dalam kesempatan itu, ia mengumandangkan selawat Nabi dan mengajak masyarakat memuji Rasulullah Muhammad SAW.

Hal ini dilakukan agar seluruh masyarakat dapat terus menjaga toleransi antarumat beragama di Indonesia.

"Kenapa saya mengajak salawat Nabi di awal tadi, karena zaman Rasul dulu saat memimpin Madinah, harus memastikan penduduknya dari berbagai suku, agama dan kebudayaan hidup aman dan tenteram," kata Khofifah saat ditemui di Kecamatan Curug, Kota Serang, Banten, Jumat (11/11/2016).

Dia meminta seluruh masyarakat Indonesia untuk terus menjaga Binneka Tunggal Ika yang telah terbina sejak lama. Itu dapat dilakukan dengan saling terbuka dan menghargai.

"Memang beberapa di antara kita harus saling membuka diri, membuka pelayanan kepada yang lain. Kita harus hidup rukun, kesejahteraan, ketenteraman," ujar dia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Inggris Gilas Skotlandia

Posted: 11 Nov 2016 01:42 PM PST

Liputan6.com, London - Timnas Inggris meraih poin sempurna usai menjamu Skotlandia dalam matchday keempat kualifikasi Piala Dunia 2018 Grup F Zona Eropa. Skuat asuhan Gareth Southgate itu menang tiga gol tanpa balas.

Bermain di Stadion Wembley, Sabtu (12/11/2016) dinihari WIB, Southgate memainkan formasi 4-2-3-1 dengan menempatkan Daniel Sturridge sebagai striker tunggal. Sementara Adam Lallana, Wayne Rooney, dan Raheem Sterling bermain di Sturridge.

Inggris langsung tampil menekan sejak menit pertama. Pergerakan lincah dan cepat Sterling kerap merepotkan lini pertahanan Skotlandia. Namun, menumpuknya pemain Skotlandia di lini belakang membuat serangan yang dilancarkan Inggris selalu bisa dipatahkan.

Peluang pertama Inggris didapat pada menit ke-21 melalui tendangan bebas Rooney. Tetapi, bola bisa diblok Hanley dan cuma menghasilkan sepak pojok.

Tiga menit berselang, Sturridge memecah kebuntuan. Berawal dari sepakan Sterling yang diblok Forrest, bola liar direbut Kyle Walker. Ia kemudian melepaskan umpan ke depan mulut gawang yang disambut sundulan Sterling. Kiper Craig Gordon cuma terpana melihat gawangnya kebobolan. Skor 1-0 untuk Inggris.

Skotlandia mencoba membalas. Namun, dua tendangan yang dilepaskan Snodgrass dan Fletcher masih meleset dari gawang Inggris yang dikawal Joe Hart. Hingga turun minum, skor tak berubah.

Pada babak kedua, Skotlandia coba langsung tampil menyerang. Satu peluang diperoleh melalui Forrest. Tapi, tendangannya masih melenceng. Justru Inggris yang menggandakan keunggulan di menit 50. Umpan terukur Danny Rose disambut dengan sundulan Lallana sambil menjatuhkan diri. Skor 2-0 untuk Inggris.

Skotlandia nyaris mencetak gol balasan pada menit ke-53. Tapi, tendangan jarak dekat Morrison dari jarak dekat masih bisa diamankan kiper Joe Hart. Jual beli serangan pun terus terjadi.

Sekali lagi, Inggris kembali mencetak gol lewat sundulan. Kali ini giliran Gary Cahill yang melakukannya. Umpan sepak pojok Rooney dengan mudah ditanduk Cahill untuk menjebol gawang Skotlandia yang dikawal Craig Gordon di menit 61. Skor pun kembali berubah menjadi 3-0 untuk Inggris.

Meski sudah unggul jauh, Inggris tidak mengendurkan serangan. Akan tetapi, hingga laga usai tidak ada gol tambahan dalam laga ini.

Dengan hasil ini, Inggris semakin mantap di puncak klasemen sementara Grup F dengan poin 10 dari empat laga. Sementara Skotlandia turun ke posisi lima dengan poin empat.


Susunan pemain

Inggris: Hart; Walker, Stones, Cahill, Rose; Henderson, Dier; Sterling, Rooney, Lallana; Sturridge (Vardy, 75)

Skotlandia: Gordon; Anya (Paterson, 79), Berra, Hanley, Wallace; Fletcher; Forrest, Brown, Morrison (McArthur, 66), Snodgrass (Ritchie, 82); Griffiths

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Wall Street Kembali Cetak Rekor di Akhir Pekan Ini

Posted: 11 Nov 2016 01:34 PM PST

Liputan6.com, New York - Wall Street kembali menguat dengan indeks Dow Jones ditutup mencapai rekor tertinggi di akhir pekan ini, memperpanjang reli usai kemenangan tak terduga Donald Trump dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) AS.

Indeks mencatat kenaikan tajam selama seminggu, dengan Dow meraih persentase kenaikan mingguan terbesar sejak Desember 2011.

Melansir laman Reuters, Dow Jones industrial average naik 38,62 poin atau 0,21 persen ke posisi 18.846,5. Kemudian indeks Nasdaq Composite menguat 28,32 poin, atau 0,54 persen, ke posisi 5.237,11.

Namun indeks S & P 500 harus mengalah 3,16 poin, atau 0,15 persen, ke 2,164.32.

Lonjakan saham bank dan perusahaan infrastruktur dalam dua hari menyusul kemenangan Trump dalam Pilpres AS, menempatkan Dow Jones industrial average di jalur pekan terbaik sejak 2011.

Investor kini tengah bertaruh terkait kampanye Trump yang berjanji untuk menyederhanakan regulasi di bidang kesehatan dan sektor keuangan dan meningkatkan belanja infrastruktur.

"Wall Street akan menonton banyak janji (Trump) dan pengumuman kebijakan yang diambilnya dan kita akan melihat ini akan membuat kondisi lebih optimis, kita lihat saja di pasar dalam beberapa hari terakhir," kata Alan Gayle, Ahli Strategi Investasi Senior dan Direktur Alokasi Aset RidgeWorth Investments di Atlanta, Georgia.

Adapun indeks S&P 500 di sektor keuangan telah memperoleh kenaikan 7,9 persen dalam tiga sesi terakhir. Kemudian saham Industrials melonjak 4,4 persen sejak pemilu dan kesehatan naik 3,1 persen.

Adapun saham yang mengalami kenaikan di akhir pekan adalah milik Nvidia (NVDA.O) yang melonjak 27 persen. Kenaikan ini membantu menjaga Nasdaq di wilayah positif setelah pembuat chip grafis ini melaporkan pertumbuhan pendapatan kuartalan terbesar  dalam lebih dari enam tahun.

Kemudian saham Walt Disney (DIS.N) yang  naik 3 persen setelah eksekutif berjanji membuat laba perusahaan bertumbuh selama dua tahun ke depan.

Di sisi lain, wakil Gubernur Federal Reserve Stanley Fischer, mengatakan prospek pertumbuhan ekonomi muncul cukup kuat untuk kenaikan bertahap suku bunga, namun bank sentral masih memantau peningkatan biaya pinjaman jangka panjang pemerintah AS.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Indonesia Incar Posisi Presiden Interpol 2020

Posted: 11 Nov 2016 01:03 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Indonesia berniat mengajukan perwakilannya untuk maju sebagai kandidat Presiden International Criminal Police Organization (Interpol) periode 2020-2024.

"Untuk yang empat tahun mendatang kami persiapkan. Saya kira kalau punya kapabilitas, pasti ada yang menjadi presiden Interpol," kata Sekretaris National Central Bureau (NCB) Interpol Indonesia, Naufal M Yahya di Bali, Jumat (11/11/2016).

Naufal menjelaskan, Indonesia tak ikut bertarung dalam pemilihan Presiden Interpol periode 2016-2020 karena belum berminat. Tahun ini, Indonesia hanya mengincar posisi anggota komite eksekutif Interpol. Namun belum berhasil.

Untuk calon Presiden Interpol, lanjut dia, tidak terbatas hanya dari pihak kepolisian. Melainkan juga bisa berasal dari aparat penegak hukum lainnya.

"Tidak dari polisi juga bisa. Balestrazzi (mantan presiden Interpol) sekarang dia di Direktur Reserse Perancis," ucap Naufal.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cuplikan Video Hujan Gol di Laga Persela Vs Sriwijaya

Posted: 11 Nov 2016 01:00 PM PST

Liputan6.com, Lamongan - Choi Hyun Yeon membuyarkan kemenangan Sriwijaya FC yang sudah di depan mata. Eksekusi penalti Choi jelang berakhirnya pertandingan membuat Persela Lamongan bisa menyamakan skor 3-3.

Menjamu Sriwijaya pada pekan ke-28 Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo di Stadion Surajaya, Lamongan, Jumat (11/11/2016) malam WIB, Persela dikejutkan dengan gol cepat tim tamu. Sundulan Beto Goncalves memanfaatkan umpan tendangan bebas menjebol gawang Persela di menit ke-9.

Persela bisa menyamakan skor di menit ke-24. Memanfaatkan umpan Victor Pae, Ivan Carlo melepaskan tendangan ke sudut gawang yang tak bisa dijangkau kiper Teja Paku Alam. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Persela terus melancarkan tekanan. Sementara Sriwijaya mengandalkan serangan balik. Kesalahan bek Persela dalam memberikan back pass kepada kiper Choirul Huda dimanfaatkan Beto untuk merebut bola dan menceploskan ke gawang yang kosong. Skor 2-1 untuk Sriwijaya.

Pada menit 78, Beto mencetak gol keduanya. Lolos dari jebakan offside, Beto dengan tenang menaklukkan Huda. Skor kembali berubah menjadi 3-1 untuk Sriwijaya.

Pemain Persela tak putus asa. Pada menit ke-86, sepakan Ivan Carlos membuat Persela memperkecil skor menjadi 3-2. Hingga akhirnya eksekusi penalti Choi Hyun Yeon menyelamatkan Persela dari kekalahan. Laga pun berakhir dengan skor 3-3.

Berikut cuplikan video Persela Tahan Imbang Sriwijaya:

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: 'Diplomasi Karaoke' Ala PM Malaysia dan Rodrigo Duterte

Posted: 11 Nov 2016 12:48 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Menyanyikan lagu sendu berjudul "Wind Beneath My Wings", Presiden Filipina Rodrigo Duterte tampak sedikit malu-malu. Hal ini adalah bagian dari jamuan kenegaraan saat Duterte berkunjung ke Kuala Lumpur, Malaysia.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Jumat (11/11/2016), lain Duterte, lain pula Najib Razak. Perdana Menteri Malaysia itu dengan luwes menyanyikan lagu riang berjudul "The Young Ones" dari Cliff Richards.

Suasana makin bertambah hangat ketika kedua pemimpin negara didaulat untuk bernyanyi bersama. Lagu band asal Denmark, The Walker, bernada disko pada zaman keduanya masih muda berjudul "Sha-La-La-La-La-La" dinyanyikan dengan riang.

Dengan diplomasi dari lagu-lagu karaoke seperti ini kesepakatan penting juga sudah dicapai. Menurut PM Najib, Duterte telah sepakat dengan Malaysia dan Indonesia untuk mengizinkan aparat berwajib memburu tersangka di perairan Filipina. Hal ini terkait upaya menumpas tindak kriminal penculikan dan penyanderaan bermotif uang tebusan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Babak 1: Sturridge Bawa Inggris Ungguli Skotlandia

Posted: 11 Nov 2016 12:44 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Timnas Inggris untuk sementara memimpin 1-0 atas Skotlandia pada 45 menit pertama matchday keempat kualifikasi Piala Dunia 2018 Grup F Zona Eropa. Gol tuan rumah dicetak Daniel Sturridge.

Bemain di kandang, Stadion Wembley, Sabtu (12/11/2016) dinihari WIB, manajer interim Timnas Inggris Gareth Southgate memainkan Sturridge sebagai striker tunggal. Ia didukung Wayne Rooney, Adam Lallna, dan Raheem Sterling. Inggris tampil menekan sejak babak pertama lewat pergerakan lincah Sterling di sisi kanan dan Lallnana di kiri.

Skotlandia tak mau kalah. Lewat Griffiths, Snodgrass, dan Foorest, mereka mencoba mencari celah di lini pertahanan Inggris. Peluang pertama didapat Inggris lewat tendangan bebas Rooney. Tetapi, sepakannya masih bisa dibelokkan Hanley dan hanya menghasilkan sepak pojok di menit 21.

Tiga menit berselang, suporter Inggris bersorak gembira. Berawal dari sepakan Sterling yang diblok Forrest, bola liar disambar Kyle Walker. Ia kemudian melepaskan umpan ke depan mulut gawang yang disambut sundulan Sterling. Kiper Craig Gordon pun hanya terpana melihat gawangnya kebobolan. Skor 1-0 untuk Inggris.

Tertinggal, Skotlandia mencoba meningkatkan tekanan. Sejumlah peluang didapat melalui Snoggrass dan Fletcher. Namun, sepakan kedua pemain ini masih melenceng dari gawang Inggris yang dikawal Joe Hart.

Inggris kembali mengancam lewat serang balik yang dibangun Rooney dan lallana. Sayang, umpan Rooney ke kotak penalti bisa dipatahkan. Kapten Manchester United itu tampak terlihat kesal. Hingga turun minum, skor tidak berubah.

Susunan pemain

Inggris: Hart; Walker, Stones, Cahill, Rose; Henderson, Dier; Sterling, Rooney, Lallana; Sturridge

Skotlandia: Gordon; Anya, Berra, Hanley, Wallace; Fletcher; Forrest, Brown, Morrison, Snodgrass; Griffiths

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Kunjungi Markas Marinir, Jokowi Pastikan Loyalitas TNI

Posted: 11 Nov 2016 12:33 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Dari atas tank jenis amfibi BMP 3F Presiden Joko Widodo atau Jokowi memimpin apel pasukan Marinir TNI Angkatan Laut (AL) di Mako Marinir Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat siang. Jokowi hendak memastikan TNI loyal kepada negara dan kepada perintah panglima tertinggi angkatan bersenjata, yaitu Presiden.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Malam SCTV, Jumat (11/11/2016), Jokowi juga melakukan hal serupa kepada pasukan Korps Brimob Polri di Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat pada Jumat pagi. Jokowi memerintahkan para prajurit jadi perekat keberagaman.

Sebelumnya Jokowi juga melakukan safari militer ke Markas Kopassus di Cijantung, Jakarta Timur, Kamis 10 November.

Tak hanya mendekat ke militer, Jokowi juga mendekat ke ormas Islam dan alim ulama. Kunjungan ke ormas Islam besar seperti Nahdlatul Ulama, Muhammadiyah, juga pertemuan dengan ulama dari berbagai daerah, dilakukan untuk menjaga keseimbangan informasi. Hal ini terkait pandangan umat terhadap kasus dugaan penistaan agama yang memicu protes umat Islam.

Di sisi lain, pengamat politik menilai Jokowi harus menjaga pernyataannya agar mendinginkan situasi. Hal ini sebagai bentuk konsistensi sikap terhadap penegakan hukum untuk menjaga kepercayaan rakyat.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Banjir Buat Macet Lalin Jakarta hingga Duterte-Najib Karaokean

Posted: 11 Nov 2016 12:23 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Hujan deras yang mengguyur wilayah Jakarta pada Jumat siang hingga sore (11/11/2016), membuat beberapa jalan utama tergenang air. Ketinggian air yang mencapai 60 sentimeter membuat kondisi lalu lintas (lalin) terganggu.

Sementara itu, Presiden Filipina Rodrigo Duterte dan Perdana Menteri Malaysia Najib Razak adu karaoke dalam sebuah acara makan malam kenegaraan di Malaysia. Kesepakatan bersama pun dicapai dalam diplomasi dengan bernyanyi bersama.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Segmen 3: Demo Tolak Trump hingga Duterte-PM Malaysia Karaokean

Posted: 11 Nov 2016 12:17 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Unjuk rasa massal menentang presiden AS terpilih Donald Trump di berbagai kota di Amerika Serikat terus bergulir. Kericuhan pun terjadi dalam demo tolak Trump di Porland pada Kamis malam 10 November.

Sementara itu, Presiden Filipina Rodrigo Duterte dan Perdana Menteri Malaysia Najib Razak adu karaoke dalam sebuah acara makan malam kenegaraan di Malaysia. Kesepakatan bersama pun dicapai dalam diplomasi dengan bernyanyi bersama.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Nasdem: Demokrasi Beri Tempat Keluarkan Pendapat

Posted: 11 Nov 2016 12:16 PM PST

Liputan6.com, Jakarta Ketua Umum DPP Partai Nasdem Surya Paloh mengatakan, negara menjamin kebebasan bere‎kspresi bagi masyarakatnya. Sebab dalam demokrasi memang disediakan tempat untuk masyarakat menyampaikan pendapat dan pikirannya.

"Kita punya hak mengeluarkan pendapat dan pikiran kita yang kita anggap patut, kita anggap salah, kita anggap benar. Memang demokrasi memberikan tempat dan ruang untuk itu," ucap Paloh dalam HUT ke-5 Partai Nasdem di kantornya, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (11/11/2016).

Kata Paloh, demokrasi akan memberi manfaat dan faedah bagi semuanya. Dengan catatan, ada kesadaran penuh bagi semua pihak untuk menjalankan demokrasi di waktu-waktu selanjutnya.

Maksudnya, demokrasi harus dijalankan dengan memberi keseimbangan. Keseimbangan antara hak-hak setiap warga negara dan menyertakan kewajiban-kewajibannya.

"Kesadaran yang penuh bukan yang setengah-setengah. Karena demokrasi akan tumbuh hebat," ucap Paloh.

Pemilik Media Group ini menambahkan, Indonesia sudah sejak dari dulu memiliki ideologi yang berlandaskan Pancasila. Pancasila yang diletakkan para pemimpin bangsa, menjadi akhlak pemersatu bangsa.

"Pancasila merupakan kekuatan kita, kekuatan akhlak pemersatu bangsa. Dengan sistem dan tata nilai ideologis di dalamnya, Pancasila tak ada duanya," ucap Paloh.

Tak cuma itu, Indonesia sebagai negara yang memiliki beragam‎ bangsa dan budaya, Pancasila menjadi sebuah jaminan. Jaminan untuk semangat pluralisme yang berpuluh-puluh tahun sudah ada di Tanah Air.

"Pancasila menjamin semangat pluralisme di Indonesia. Pancasila merupakan alat pemersatu yang tak bisa dibandingkan dengan apapun," ucap Paloh.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Segmen 2: Jokowi ke Markas Marinir hingga Dugaan Penistaan Agama

Posted: 11 Nov 2016 12:11 PM PST

Liputan6.com, Depok - Safari militer Presiden Joko Widodo atau Jokowi belum berakhir. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mendatangi Markas Korps Marinir TNI Angkatan Laut pada Jumat siang (11/11/2016). Sebelumnya, ia juga memimpin apel di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat.

Sementara itu, Bareskrim Polri terus melanjutkan permintaan keterangan dalam perkara dugaan penistaan agama dengan terlapor Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Selain memeriksa sejumlah saksi pelapor, Bareskrim juga menyatakan gelar perkara kasus ini akan dilakukan Selasa 15 November 2016 mendatang.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Segmen 1: Banjir Jakarta hingga Intensitas Hujan Jabodetabek Naik

Posted: 11 Nov 2016 12:01 PM PST

Liputan6.com, Jakarta - Hujan deras yang mengguyur wilayah Jakarta pada Jumat siang hingga sore (11/11/2016) membuat beberapa jalan utama tergenang air. Ketinggian air yang mencapai 60 centimeter cukup membuat pengguna jalan terganggu.

Sementara itu, BMKG mengumumkan intensitas hujan sedang hingga tinggi mulai terjadi pada November ini dan terus akan naik pada Desember mendatang. Dalam satu minggu ke depan, intensitas hujan sedang dan tinggi khususnya di Jabodetabek akan terjadi pada siang dan malam hari.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ganda Putri Indonesia Juga ke Semifinal Kejuaraan Dunia Junior

Posted: 11 Nov 2016 12:00 PM PST

Liputan6.com, Bilbao - Indonesia meloloskan lagi satu wakilnya ke semifinal Kejuaraan Dunia Junior (WJC) Bulu Tangkis 2016. Dia adalah ganda putri Jauza Fadhila Sugiarot/Yulfira Barkah. Pasangan yang baru kali ini tampil bersama menjalani laga sengit untuk menyingkirkan wakil Korea, Seong Ah Yeong/Seong Na Yeong.

Dalam laga perempat final yang berlangsung di Bilbao Arena, Spanyol, Jumat (11/11/2016), Jauza/Yulfira harus bermain satu jam 25 menit untuk mengalahkan Ah Yeong/Na Yeong. Mereka menang 18-21, 21-16, dan 22-20.

Hampir sepanjang pertandingan Jauza/Yulfira kerap tertinggal. Terlebih di game ketiga, mereka sempat tertinggal 3-7. Namun, Jauza/Yulfira meraih lima angka beruntun untuk balik unggul 8-7. Jelang interval, lagi-lagi Jauza/Yulfira tertinggal, 9-11.

Jelang akhir game, Jauza/Yulfira pun kembali tertinggal 17-19. Tapi, mereka akhirnya bisa menyamakan kedudukan di angka 19 dan 20. Hingga akhirnya dua serangan menghasilkan dua poin dan menutup laga dengan 22-20.

"Pasangan Korea ini pertahanannya bagus, mereka juga jarang sekali membuat kesalahan. Kami harus bermain lebih sabar dan lebih harus mau mati-matian karena stamina mereka juga bagus. Saya sendiri terus termotivasi karena saya ingat banyak orang yang mendukung saya," ujar Jauza usai pertandingan.

"Yang pasti senang bisa ke semifinal. Kami tadi berusaha untuk tak menyerah. Semoga nanti di semifinal bisa tampil lebih baik dari hari ini," kata Yulfira menambahkan.

Langkah Jauza/Yulfira menyusul Chico Aura Dwi Wardoyo yang lebih dulu memastikan diri berlaga di semifinal. Di semifinal, mereka akan menantang unggulan dua asal Jepang, Sayaka Hobara/Nami Matsuyama.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Pernyataan Sikap HMI Terkait Penangkapan Kadernya

Posted: 11 Nov 2016 11:06 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) meluapkan perasaannya kepada Wakil Ketua DPR Fadli Zon. Mereka tidak terima atas tuduhan sebagai provokator dalam kerusuhan saat aksi damai 4 November 2016.

Hal ini juga menyusul penangkapan yang dilakukan aparat Polda Metro Jaya terhadap lima aktivis HMI yang langsung dijadikan tersangka.

"Tuduhan terhadap HMI sebagai penyebab terjadinya insiden pada akhir demonstrasi damai tersebut, merupakan tuduhan keji dan tidak berdasar," kata Sekjen Ami Jaya saat beraudiensi dengan Wakil Ketua DPR Fadli Zon di Kompleks Parlemen Senayan Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Di hadapan Fadli Zon, Ami yang sempat ditahan oleh pihak kepolisian itu menyampaikan pernyataan sikap Kesatuan Aksi Keluarga Besar HMI atas penangkapan dan penahanan terhadap empat aktivis HMI itu.

Berikut lima butir pernyataan sikap yang disampaikan Ami yang didampingi Ketua Umum PB HMI Mulyadi P Tamsir, Presidium Korps Alumni HMI (KAHMI) MS Kaban, dan Koordinator Kesatuan Aksi Keluarga Besar HMI Ahmad Doli Kurnia:

1. Penangkapan Sekjen HMI dan empat Pengurus PB HMI yang dilakukan oleh Kepolisian Republik Indonesia merupakan upaya pengalihan isu dari gerakan Bela Islam atau Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) MUI,

2. Penangkapan terhadap kader HMI adalah bentuk kriminalisasi terhadap aktivis mahasiswa merupakan bukti nyata bahwa pemerintahan Jokowi anti-kritik dan anti demokrasi,

3. Upaya-upaya yang dilakukan pihak kepolisian terhadap aktivis HMI merupakan salah satu bentuk teror dan bagian dari upaya terhadap gerakan Bela Islam atau Gerakan Nasional Pengawal Fatwa MUI yang menuntut penangkapan Ahok atau Basuki Tjahaja Purnama yang diduga menistakan Al Quran,

4. Menyerukan kepada seluruh keluarga besar HMI untuk mensinergikan gerakan dengan seluruh umat lainnya untuk tetap fokus mendukung dan menjadi bagian Gerakan Bela lslam atau GNPF MUI. Dan kepada kader HMI seluruh Indonesia untuk tetap melakukan demonstrasi menolak kriminalisasi aktivis HMI dan mendukung Gerakan Bela Islam,

5. Mendesak Kapolri untuk memecat Kapoda Metro Jaya yang terbukti melakukan provokasi massa aksi bela lslam untuk mengejar, menangkap dan memukul kader-kader HMI, yang juga adalah bentuk pendiskreditan HMI.

Sementara itu, Wakil Ketua DPR Fadli Zon menjanjikan aspirasi Kesatuan Aksi Keluarga Besar HMI akan diteruskan ke pihak-pihak terkait termasuk Komisi III DPR.

"Apa yang menjadi tuntutan HMI terkait dengan apa yang terjadi pada lima orang pengurus yang ditangkap polisi, kami akan meneruskan aspirasi ke pihak terkait dan Komisi III," ujar Fadli.

Menurut politikus Partai Gerindra ini, penangkapan dan penahanan yang dilakukan aparat kepolisian sangat terburu-buru sehingga hal ini pun disesalkan.

"Ini sangat terburu-buru menjadikan aktivis tersangka dan diduga melakukan provokasi. Ini akan saya teruskan dengan mekanisme yang ada," jelas Fadli.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mourinho Ingin Boyong Bintang Arsenal ke MU

Posted: 11 Nov 2016 11:00 AM PST

Liputan6.com, Manchester - Manajer Manchester United (MU) Jose Mourinho belum puas dengan kinerja skuatnya, terutama lini tengah. Pria Portugal itu membutuhkan seorang pengatur serangan yang tangguh untuk meningkatkan permainan timnya.

Seperti dilaporkan The Sun, Jumat (11/11/2016), Mourinho tertarik kepada playmaker Arsenal, Mesut Ozil. Dia siap merekrut pemain Timnas Jerman itu di bursa transfer Januari 2017 jika negosiasi perpanjangan kontraknya menemui jalan buntu.

Kontrak Ozil bersama Arsenal akan berakhir pada 2018. The Gunners telah menyodorkan kontrak baru kepada pemain 28 tahun tersebut. Namun, kesepakatan soal gaji belum tercapai.

Saat ini, Ozil berstatus sebagai pemain dengan gaji tertinggi di Arsenal, yakni 140 ribu pound per pekan. Tapi, ia tetap minta kenaikan gaji dalam kontrak barunya, yakni lebih dari 50 persen. Sementara Arsenal hanya bisa menambah 20 ribu pound.

Situasi ini akan dimanfaatkan Mourinho. Dia merayu Ozil dengan iming-iming gaji sebesar 250 ribu pound per pekan jika bersedia pindah ke Old Trafford.

Selain itu, Mourinho dan Ozil juga memiliki hubungan yang baik. Keduanya pernah bekerja sama saat di Real Madrid dengan memenangkan trofi Liga Spanyol di musim 2011-2012, Copa del Rey 2010-2011, dan Piala Super Spanyol 2012.

Eks manajer Chelsea itu sangat mengagumi mantan anak asuhnya tersebut. "Ozil adalah pemain yang unik. Dia tiper pemain nomor 10 terbaik di dunia," ucap Mourinho.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sekber Aktivis: Demokrasi Makin Mundur Usai Demo 4 November

Posted: 11 Nov 2016 10:06 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Puluhan aktivis dari berbagai komponen berkumpul di Tugu Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat. Mereka mengadakan acara 'Malam Keprihatinan Anak Negeri'.

Acara digelar untuk menunjukkan rasa keprihatinan para aktivis pasca-unjuk rasa 4 November lalu.‎ Aksi 411 kemarin itu berujung ricuh hingga membuat peserta aksi dan polisi terluka.

"Kita adakan ini untuk menunjukkan keprihatinan saja. Terutama pasca-aksi 411 kemarin.‎ Kita dari seluruh aktivis lama ingin menunjukkan keprihatinan saja," ucap Ketua Presidium Sekretaris Bersama (Sekber) Aktivis, Ari Wibowo di Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Eksponen 98 itu menjelaskan, ada tiga hal yang ingin disampaikan dalam acara ini. Yakni soal supremasi hukum, ‎demokrasi, dan penegakan keadilan.

"Soal supremasi hukum kita, yang kian hari kelihatan lambat dalam menegakkan hukum," ucap Ari.

Kemudian soal demokrasi, menurut Ari, pihaknya khawatir demokrasi di Indonesia semakin mundur. Hal itu terindikasi pasca-aksi 4 November kemarin.

"Kita khawatir demokrasi kita semakin mundur, jika melihat sikap represif aparat kepolisian di demo 411 kemarin," kata dia.

Terakhir, Ari menggarisbawahi, agar aparat penegak hukum dapat menegakkan keadilan. Terutama dalam penanganan hukum yang tidak pandang bulu.

"Yang terakhir, kita menyerukan agar ditegakkan keadilan, terutama dalam proses hukum," kata Ari.

Adapun dalam acara ini, puluhan aktivis turut hadir. ‎Mulai dari aktivis elemen bangsa, aktivis mahasiswa, aktivis 98, aktivis 78/79, eksponen 66, aktivis sosial, aktivis pergerakan, aktivis buruh, aktivis lingkungan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tunggal Putra Indonesia ke Semifinal Kejuaraan Dunia Junior

Posted: 11 Nov 2016 10:00 AM PST

Liputan6.com, Bilbao - Chico Aura Dwi Wardoyo melaju ke semifinal Kejuaraan Dunia Junior (WJC) Bulu Tangkis 2016. Tunggal putra Indonesia itu menyingkirkan wakil Singapura Zin Rei Ryan Ng 21-18 dan 21-14 pada babak perempat final di Bilbao Arena, Spanyol, Jumat (11/11/2016).

Menghadapi unggulan delapan, Chico unggul 11-9 di interval pertama. Tetapi, Zin sempat meraih empat angka beruntun dan berbalik unggul 17-18. Namun, Chico meraih empat angkat berikutnya untuk memenangi game pertama.

Di game kedua, Chico bermain lebih tenang. Ia mengombinasikan permainan netting dengan smes-smes keras. Dia menutup laga dengan sekor 21-14.

"Di game pertama saya memang sempat kehilangan fokus, terutama setelah interval. Tetapi, akhirnya bisa kembali fokus ke pertandingan dan akhirnya menang pada game pertama. Kalau di game kedua, saya hanya mencoba untuk menerapkan pola permainan saya, dan ini berhasil," ujar Chico usai laga.

Di semifinal, Sabtu (12/11/2016), Chico sudah dinanti tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia. Unggulan kedua ini lolos setelah membungkam atlet berbakat dari Perancis, Toma Junior Popov dengan sekor 21-12 dan 21-18.

"Zii Jia pemain yang cerdas, ini yang membuat saya kesulitan untuk mengalahkan dia di dua pertemuan terakhir. Semoga di semifinal besok saya bisa mengeluarkan semua kemampuan terbaik saya, dan belajar lagi dari permainan saya melawan dia sebelumnya," pungkas Chico.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hormati Pahlawan, Renny Djajoesman Gelar Konser

Posted: 11 Nov 2016 10:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Renny Djajoesman menyadari perjuangan pahlawan dalam merebut Indonesia dari tangan penjajah tak bisa dianggap enteng. Baginya, mengheningkan cipta dan berdoa tak cukup untuk memberi penghormatan bagi orang-orang yang mengabdikan hidup hingga menggadaikan nyawa untuk bumi Indonesia.

Karena itu, Renny Djajoesman memutuskan untuk menggelar konser bertajuk Untukmu Pahlawan Pengawal Garuda di Gedung Bentara Budaya, Palmerah, Jakarta Pusat pada Kamis (10/11/2016) malam. Ia mengajak para musisi yang tergabung dalam komunitas Indonesia Kita (I.Ki) memeriahkan acara itu.

Konser Hari Pahlawan

"Kalau bukan kita yang menghargai jasa para pahlawan, mau siapa lagi? Kami ingin menularkan spirit kebangsaan para pahlawan melalui seni, yaitu musik," ucap Renny Djajoesman ditemui disela-sela berjalannya konser.

Membuka penampilan lewat lagu Indonesia Raya, Renny Djajoesman bersama para musikus seperti Candil eks Serieus, Barry Saint Loco, Ita Purnamasari, Donny Suhendra, Connie Dio, Amiroes Elpamas, Sylvia Saartje dan masih banyak lagi, menggeber lagu-lagu bertema nasionalisme dan kebangsaan.

Konser Hari Pahlawan

"Kami para musikus di acara ini juga menyampaikan pesan dan nilai-nilai partiotik yang harus dijaga oleh semua kita masyarakat Indonesia," Renny Djajoesman menguraikan.

Dalam kesempatan itu, Renny Djajoesman juga membawakan lagu-lagu yang berada di album Indonesia Kita. Album musik tersebut merupakan buah karya dari komunitas para rockers dan Jazz lintas generasi yang berisi lima lagu, yakni: "Indonesiaku", "Asap", "Kita Adalah Satu", "Nusantara 1" dan "Indonesia Kita".

 

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Manuver Jokowi Usai Demo 411

Posted: 11 Nov 2016 09:07 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Hentakan kaki dan suara senapan ribuan Prajurit Marinir TNI AL menggema di Markas Brigif 2-Marinir Cilandak, Jakarta Selatan.

Para prajurit korps baret Ungu ini kemudian membentuk formasi di depan Tank. Sambil menyanyikan yel-yel khas pasukan marinir, beberapa orang dari mereka mengangkat orang nomor 1 di Indonesia Joko Widodo (Jokowi) ke tengah pasukan yang berbaris.

Raut Jokowi tampak serius. Namun ia ikut bertepuk tangan, larut dalam semangat ribuan prajurit setelah mendengar arahan darinya.

Dari atas Tank BMP-3V Amfibi berlabel Indonesia 1, memerintahkan prajurit Marinir untuk selalu berada di baris terdepan bila ada kekuatan yang ingin memecah belah bangsa.

Dia juga memerintahkan marinir harus siap menghadapi pihak yang akan mengganggu persatuan dan kesatuan bangsa.

"Sebagai tentara nasional, prajurit Korps Marinir harus menjadi kekuatan perekat kemajemukan dan pantang menyerah dalam menjaga NKRI," kata Jokowi.

Jokowi mengatakan, dengan negara yang terdiri dari berbagai suku, agama, dan golongan, rentan dengan perpecahan. Karena itu, setiap warga harus saling menghormati.

"Di negara kita, kita ingin yang mayoritas melindungi yang minoritas. Yang minoritas menghormati mayoritas. Saling menghargai, saling menghormati," jelas Jokowi .

Kunjungan Jokowi ke markas Marinir ini merupakan rangkaian safari pasukan Jokowi ke tiap kesatuan di TNI dan Polri.  

Presiden Joko Widodo (Biro Pers Istana)

Selepas demo 4 November, Jokowi memang terus berkonsolidasi dengan berbagai pihak. Tak terkecuali dengan prajurit TNI dan anggota kepolisian.

Senin lalu, Jokowi mendadak mengumpulkan ribuan prajurit TNI lintas matra di Mabes TNI AD. Kemudian Selasa, Jokowi memberi arahan kepada para perwira TNI dan anggota kepolisian yang ikut mengamankan aksi 4 November di PTIK.

Konsolidasi ini berlanjut dengan menyambangi Mako Kopassus Cijantung pada Kamis, 10 November. Dan terakhir, Jokowi menyambangi dua pasukan langsung, yaitu Mako Brimob Polri Kelapa Dua dan Markas Korps Marinir di Cilandak, Jakarta Selatan.

Pastikan Loyalitas

Kunjungan Jokowi ke tiap unit kesatuan TNI-Polri ini membawa misi besar. Safari pasukan ke markas dan satuan-satuan prajurit TNI dan Polri dalam sepekan ini untuk memastikan loyalitas kepada negara.

"Dalam ketatanegaraan kita, saya ingin memastikan semuanya loyal pada negara, setia pada Pancasila, pada UUD, pada Negara Kesatuan Republik Indonesia, pada kebhinekaan kita," tegas Jokowi.

Dengan melihat langsung kondisi prajurit, Jokowi mengaku dapat merasakan langsung seberapa kuat prajurit yang dimiliki Indonesia saat ini.

Jokowi juga mengatakan langkah tersebut bisa membuat dirinya lebih dekat dengan para prajurit di TNI maupun Polri.

"Kalau sudah bertemu dan dekat seperti ini, bisa kita rasakan prajurit kita siap. Memastikan itu saja," tegas Jokowi.

Sementara  itu, Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) menyatakan safari Presiden Jokowi ke markas Kopassus, Marinir, dan Brimob Polri untuk menginspeksi prajurit dan mengecek kesiapan menghadapi momen-momen penting, seperti pilkada serentak.

Ia menampik konsolidasi Jokowi ke markas TNI-Polri sebagai bentuk kekhawatiran akan adanya demo lanjutan terkait kasus dugaan penistaan gubernur nonaktif DKI Jakarta Ahok.

"Saya kira kekhawatiran tidak ada. Beliau panglima tertinggi, itu menginspeksi pasukan," ujar Jusuf Kalla di Kantor Wapres, Jakarta, Jumat (11/11/2016) seperti dilansir Antara.

Tak hanya bertemu para pajurit di TNI-Polri, Jokowi juga bersafari dengan para pimpinan ormas Islam seperti NU, Muhammadiyah dan LDII. Tak hanya itu, Jokowi bahkan mengundang para pimpinan pondok pesantren di istana.

Berbeda dengan safari pasukan Jokowi ke TNI-Polri, silaturahmi Jokowi dengan para pemuka ormas Islam dan ulama untuk meyakinkan bahwa kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan oleh Gubernur nonaktif DKI JAkarta BAsuki Tjahaja Purnama akan ditangani secara profesional.

Bahkan, dalam kunjungannya ke Kantor PP Muhammadiyah, scara tegas Jokowi mengaku tidak akan melindungi Ahok yang selama ini dikenal dekat dengannya.

"Saya tekankan bahwa, saya, sekali lagi ini juga perlu rakyat tahu, tidak akan melindungi saudara Basuki Tjahaja Purnama karena sudah masuk pada proses hukum," tegas Jokowi, Selasa, 8 Oktober 2016.

Jokowi meyakinkan semua pihak, pemerintah akan tegas memproses hukum kasus Ahok. Jokowi tidak akan menutup-nutupi kasus ini.

"Saya menegaskan tadi bahwa proses hukum terhadap saudara Basuki Tjahaja Purnama akan dilakukan dengan tegas dan transparan," Jokowi kembali menegaskan.

Suasana pertemuan para ulama dengan Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta (1/11). Jokowi menegaskan tidak akan mengintervensi kepolisian dalam penanganan kasus dugaan penistaan agama dengan terlapor Basuki T Purnama (Ahok). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Selain memastikan proses hukum berjalan transparan, Jokowi juga meminta para ulama maupun pemuka ormas untuk memberikan dakwah yang sejuk terhadap masyarakat.

Jokowi berharap aksi unjuk rasa gabungan yang kabarnya kembali akan dilakukan pada 25 November mendatang tidak dilakukan. 

"Kita harapkan sudah tidak ada," kata Jokowi.

Sejauh ini, tidak ada dampak signifikan dari untuk rasa yang menuntut proses hukum terhadap Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok atas dugaan penistaan agama. Kondisi ekonomi yang dikhawatirkan terganggu pun terlihat stabil saja.

"Saya kira stabilitas ekonomi bisa kita lihat, pasar stabil, indeks juga stabil, saya kira ndak. Sehari-hari dilihat saja di pasar, di pertokoan, keramaian juga," imbuh Jokowi.

Inginkan Dakwah Sejuk

Berbagai pertemuan juga terus dilakukan oleh Jokowi dengan para ulama dan ormas Islam. Hal ini dilakukan untuk menjaga agar kondisi tetap sejuk.

"Kita terus akan melakukan pertemuan-pertemuan untuk memberikan penjelasan-penjelasan, sehingga bisa mendinginkan suasana, menyejukkan suasana. Seperti itu saja, pertemuannya akan memiliki gol seperti itu," tutur Jokowi.

Presiden Joko Widodo di dampingi ketua PBNU, Said Aqil Siroj dan Sekjen PBNU Helmy Faisal Zaini saat menyambangi kantor Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) di Jalan Kramat Raya, Jakarta, Senin (7/11). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Terkait langkah Jokowi bertemu ulama dan pimpinan ormas Islam, Juru bicara Presiden Johan Budi mengatakan hal tersebut dilakukan  lantaran  Jokowi menginginkan agar persoalan kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan Ahok dapat diselesaikan secara baik dan bersama-sama.

"Yang dilakukan Presiden, dalam rangka mari bersama-sama untuk mengatasi persoalan yang kemarin sempat mencuat ke publik. Jadi konteksnya adalah Presiden ingin minta saran, masukan dari tokoh yang hadir tadi, apa yang bisa dilakukan bersama-sama," kata Johan di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis, 10 November 2016.

Baik Jokowi maupun ulama yang ditemui selama seminggu memanfaatkan momen ini untuk saling mengutarakan pendapat dan masukan.

Setelah mendengarkan masukan dan pandangan itu, Jokowi punya gambaran sebenarnya terkait demo 4 November dan kasus Ahok yang tengah hangat diperbincangkan.

"Konteksnya Presiden ingin mendengar secara langsung, bukan laporan dari bawahannya. Apa sih yang sebenarnya terjadi, melalui tokoh-tokoh yang cukup banyak, yang punya umat," Johan menandaskan. .

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kalahkan Rekan Seklub, Nethania Lolos Final Sirnas Manado

Posted: 11 Nov 2016 09:02 AM PST

Liputan6.com, Manado - Persaingan di kategori perorangan Sirnas Milo School Competition (MSC) Manado sudah mencapai partai puncak. Pebulutangkis dari Djarum Kudus, Nethania Irawan diantaranya yang lolos ke final usai kalahkan rekan seklub, Rista Berlian dalam duel semifinal dengan rubber set 21-10, 12-21,21-19 yang digelar di di GOR Arie Lasut Manado, Jumat (11/11/2016).

Keberhasilan ini seakan menjadi mimpi yang terwujud buat Nethania. Maklum, ini laga final pertama kalinya setelah mencoba tampil di beberapa Sirnas sebelumnya.

"Selama mengikuti Sirnas, saya belum pernah menjadi juara. Di Solo saya hanya sampai babak 16 besar, sedangkan Banjarmasin dan Surabaya hanya sampai babak delapan besar saja. Saya bersyukur di Manado dapat berhasil lolos hingga babak final," katanya seperti rilis yang diterima media.

"Saya belajar dari kekalahan sebelumnya,sehingga saya terus melatih kekurangan seperti fisik, pukulan dan kelincahan di lapangan. Di babak semifinal ini, saya harus bertanding melawan Rista yang biasanya selalu lebih unggul dari saya. Namun karena keinginan yang kuat dan tekad menjadi juara, akhirnya saya menang," kata gadis yang mengidolakan Liliyana Natsir/Tontowi Ahmad ini.

Laga final bakal digelar Sabtu, 12 November mendatang. Duel final bakal diramaikan oleh kehadiran legenda bulutangkis Indonesia, Ricky Soebagdja yang bakal memberikan coaching clinic.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cerita Masalah Seks, 6 Artis Hollywood Ini Loyo di Ranjang

Posted: 11 Nov 2016 09:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Menikmati momen indah bersama pasangan adalah impian bagi sebagian orang. Melepaskan rindu dan hasrat seolah menjadi pemuas dahaga saat lelah datang.

Namun ada juga yang beranggapan kehidupan seks adalah sebuah kebutuhan, harus dilakukan. Biasanya kehidupan ranjang menjadi rahasia bagi pasangan, dianggap tabu untuk mengungkapkannya di depan publik.

Selebritas Hollywood tampaknya memiliki pemikiran yang berbeda. Dengan jujur, mereka menyebutkan aktivitas ranjangnya saat diwawancarai. Bahkan, mengungkapkan kekuatan mereka.

Siapa saja sih artis Hollywood yang tak malu menyebutkan kemampuan ranjangnya?

Rumah tangga Angelina Jolie dan Brad Pitt diujung tanduk. Meski begitu, kebersamaan mereka yang terjalin sejak 2009 silam, tampaknya masih berbekas di ingatan Brad Pitt.

Dalam sebuah wawancara, Brad Pitt menyebutkan, Angelina Jolie di atas ranjang tak memuaskan. Namun Brad Pitt senang karena Angelina Jolie mau belajar gaya baru.

"Jujur saja, ini bukan untuk konsumsi publik, tapi dia melakukannya dengan baik. Jadi, aku harus punya cara untuk membuat dia semangat, diberikan batas waktu. Saat waktu habis, kami akan ganti gaya," ungkap Brad Pitt, diwartakan The Richest, baru-baru ini.

Paris Hilton dikenal sebagai sosialita pecinta pesta. Berbagai kelab malam didatangi pewaris hotel Hilton itu. Wajar Paris Hilton terkenal dengan imej liarnya.

Namun Paris Hilton ternyata tak seperti kelihatannya. Paris Hilton pun juga terkenal kerap kali bergonta-ganti pacar. Salah seorang mantan kekasihnya, Nick Carter menyebutkan Paris Hilton tak liar di atas ranjang.

Paris Hilton dan Nick Carter (Zimbio)

Paris Hilton bahkan tipe wanita baik-baik, tampak pemalu di atas ranjang, saat berpacaran dengan Nick Carter,. Saat itu Paris Hilton baru berusia 23 tahun. Tampaknya, pengalamannya masih belum matang.

Katy Perry menikah dengan Russell Brand pada 2010 silam. Rumah tangganya yang baru seumur jagung, Katy Perry dan Russell Brand akhirnya memutuskan bercerai di tahun 2012.

Meski tak lama, Russell Brand tentu saja mengingat jelas mantan istrinya itu. Secara tak langsung, Russell Brand--dalam sebuah wawancara--mengungkapkan dirinya tak puas saat berhubungan intim dengan Katy Perry.

"Jika kau adalah seorang biksu, kau tak boleh berhubungan seks. Namun saat kau menikah, kau harus melakukannya dengan satu wanita. Keteguhan hati yang melebihi biksu. Saat aku bercinta, aku selalu memikirkan orang lain," ungkap Russell Brand.

Cinta satu malam yang dilakukan Colin Farrell seharusnya meninggalkan kenangan indah. Namun Colin Farrell justru merasa malu untuk seumur hidupnya.

Partner yang diajak melakukan hubungan intim, Angelique Jerome justru membeberkan kelemahan Colin Farrell kepada publik. Alasannya, wanita seksi itu merasa tak terpuaskan.

"Kalian tahu, Colin Farrell terlihat sangat memukau. Dia tampak seperti pria yang mendominasi, membuat wanita bertekuk lutut. Namun saat di ranjang, dia justru sangat lembut, tak ada kekuatannya seperti seekor kucing," sebut Angelique.

Hubungan Eminem dengan Kim Mathers memang cukup unik. Keduanya menjalin kasih saat masih duduk di bangku sekolah menengah atas, memutuskan menikah pada 1999. Tak lama, mereka bercerai pada 2001 silam.

Dari pernikahan itu, lahir putri yang diberi nama Hailie Mathers. Tampaknya perceraian itu membuat Eminem sempat terpukul hingga mengatakan, "daripada aku menikah, lebih baik aku memiliki anak yang lahir dari p****."

Eminem dan Kim Mathers (Pinterest)

Terungkap, Kim Mathers merasa tak puas dengan Eminem di atas ranjang. Kim Kathers menyebutkan, "jika kau ingin bercinta dengan Eminem, pastikan kau meminum sebuah pil. Jika tidak, itu tak akan berhasil."

Maria Sharapova dan Adam Levine pernah menjalin hubungan khusus. Meski sesaat, keduanya juga sempat mencicipi percintaan di atas ranjang.

Maria Sharapova yang dikenal sebagai salah satu wanita tercantik di dunia ternyata tak bisa memuaskan hasrat Adam Levine. Dalam sebuah kesempatan, Adam Levine tak sengaja menyebutkan Maria Sharapova sangat payah saat bercinta.

Maria Sharapova dan Adam Levine (Pinterest)

Adam Levine sempat mengatakan, Maria Sharapova seperti batang pohon saat di ranjang. Itu membuat pentolan Maroon 5 jenuh. Mungkin saja, itu yang membuat hubungan keduanya kandas.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pendukung Agus Yudhoyono Sindir Paslon Blusukan Dikawal Barracuda

Posted: 11 Nov 2016 08:48 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Calon Gubernur DKI Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) berkampanye di Pasar Paseban, Jakarta Pusat. Dalam kunjungannya, AHY, panggilan akrab Agus Yudhoyono ini disambut antusiasme warga.

"Hidup Agus, Agus dikawal warga, nggak pakai kawal barracuda," teriak antusiasme warga di lokasi sekitar pukul 10.12 WIB, Jumat (11/11/2016).

Teriakan warga jelas menyindir pasangan petahana Ahok-Djarot yang belakangan harus mendapat pengamanan ekstra. Hal itu lantaran sentimen warga yang keberatan dan berpotensi melakukan aksi anarkistis saat menyambut blusukan sanng calon petahana ini.

Namun demikian, paslon nomer urut satu ini tidak sepenuhnya mendapat suara positif dari hasil survei LSI. Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) mencatat ada 15 kali pelanggaran dilakukan mereka.

Catatan pelanggaran tersebut dinilai paling banyak ketimbang paslon lain, di mana Ahok-Djarot dan Anies-Sandi masing-masing baru melalukan enam kali pelanggaran.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jasad Bayi Terapung di Parit Gegerkan Warga Bogor

Posted: 11 Nov 2016 08:43 AM PST

Liputan6.com, Bogor - Warga Desa Cibitung Kulon, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat digegerkan dengan penemuan sesosok jasad bayi yang mengambang di parit. Saat ditemukan, ari-ari dan tali pusar masih menempel di jasad bayi berkelamin laki-laki tersebut.

Bayi dengan panjang 50 centimeter dan berat 2,5 kg itu diduga sengaja dibuang oleh orangtuanya karena dari hasil hubungan gelap.

Kapolsek Cibungbulang Kompol Ronny Mardiatun mengatakan, jasad bayi nahas itu ditemukan oleh Adi, warga sekitar pada pukul 07.15 WIB di kali kecil, Kampung Pasar Jumat RT 01/06, Desa Cibitung Kulon, Pamijahan.

"Saat saksi melintas dia melihat sosok bayi mengambang di parit dan sudah meninggal," ujar Ronny, Jumat (11/11/2016).

Melihat hal itu, Adi lantas menghubungi warga lainnya dan melaporkan ke Polsek setempat. Tak berselang lama, anggota Kepolisian Sektor Cibungbulang bersama tim medis Puskesmas Pamijahan tiba di lokasi kejadian.

"Jika dilihat dari fisiknya, bayi itu baru dibuang beberapa jam sebelum penemuan," ucap Ronny.

Untuk pemeriksaan dan penyelidikan lebih lanjut, jasad bayi lantas dbawa ke RSUD Ciawi untuk di autopsi dan visum et repertum.

"Untuk mencari pelaku pembuang bayi itu kami sudah koordinasi dengan para ketua RT untuk mendata siapa yang sedang hamil. Termasuk memintai keterangan dari para saksi," terang Rony.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Penalti Menit Akhir Selamatkan Persela dari Kekalahan

Posted: 11 Nov 2016 08:26 AM PST

Liputan6.com, Lamongan - Sriwijaya FC gagal memetik poin penuh saat bertandang ke markas Persela Lamongan, Jumat (11/11/2016). Padahal Laskar Wong Kito sempat unggul dua gol dalam laga yang digelar di Stadion Surajaya.

Bertindak sebagai tuan rumah, Persela langsung menerapkan inisiatif serangan. Namun keasyikan menyerang membuat pertahanan Laskar Joko Tingkir lengah.

Melalui skema tendangan bebas, Beto mampu melesakkan gol melalui sundulannya pada menit kedelapan. Ia mampu lolos dari jebakan offside yang dilakukan pertahanan Persela. Sriwijaya FC unggul 1-0 untuk sementara.

Tiga menit kemudian Persela punya peluang pertama. Sayangnya sepakan Ivan Carlos yang sudah berdiri bebas di depan gawang masih meleset.

Dua menit kemudian Persela kembali mengancam. Tetapi sundulan Paulo Eduardo memanfaatkan tendangan penjuru masih bisa ditepis Teja Pakualam.

Gol yang ditunggu tuan rumah akhirnya datang pada menit ke-24. Ivan Carlos mampu melesakkan bola ke sudut gawang Sriwijaya dengan kaki kirinya. Ia memanfaatkan assist dari Victor Pae.

Meski banyak peluang tercipta, namun skor 1-1 tidak berubah hingga jeda.

Pada menit ke-47, Persela punya peluang pertamanya di babak kedua. Sayangnya, tendangan Steven Imbiri yang sudah berdiri bebas di dalam kotak penalti justru melambung.

Sriwijaya FC terus tertekan sepanjang babak kedua. Mereka hanya mengandalkan serangan balik.

Namun permainan Laskar Wong Kito terbukti efektif. Mereka sukses mencetak gol kedua pada menit ke-56 setelah bek Aang Suparman membuat blunder.

Ya umpan back passnya pada kiper Choirul Huda terlalu pelan sehingga bisa dikejar oleh Beto Goncalves. Dengan sigap, striker asal Brasil itu mencetak gol setelah memberikan tendangan datar ke sudut gawang. Skor 2-1 untuk keunggulan tim tamu.

Persela terus melakukan serangan untuk mengejar ketertinggalan. Sayangnya, pada menit ke-78, justru Sriwijaya yang memperlebar keunggulan.

Lagi-lagi Beto menjadi aktornya dengan mengecoh kiper Choirul Huda melalui bola lobnya. Sriwijaya pun unggul dengan skor 3-1.

Tertinggal dua gol, Persela tidak putus asa. Mereka akhirnya memperkecil keunggulan pada menit ke-86 melalui gol kedua Ivan Carlos. Ia memanfaatkan kemelut di dalam kotak penalti.

Sayangnya keunggulan Sriwijaya buyar pada menit akhir. Pelanggaran yang dilakukan Achmad Jufriyanto di kotak terlarang membuat Persela mendapat hadiah penalti. Choi Hyun Yeon yang menjadi eksekutor mampu menjalankan tugasnya dengan baik dan membuat skor 3-3 hingga usai.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Niat Menambang Pasir, Warga Malang Temukan Tubuh Tanpa Kepala

Posted: 11 Nov 2016 08:25 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Warga yang biasa menambang pasir di Sungai Lesti, Desa Wonokerto, Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang, Jawa Timur, dikejutkan dengan penemuan mayat, Jumat siang tadi. Jenazah yang diperkirakan berjenis kelamin lelaki itu dalam kondisi tak utuh bagian tubuhnya.

Bagian kepala, kedua pasang kaki pada bagian lutut ke bawah, dan kedua tangannya hilang. Jenazah saat ini dibawa ke RS Syaiful Anwar (RSSA) Malang untuk divisum.

"Di sepanjang sungai, tak ditemukan bagian tubuh yang hilang. Melihat kondisinya, usia mayat sudah hampir sebulan," kata Kasat Reskrim Polres Malang, AKP Adam Purbantoro di Kamar Mayat RSSA Malang, Jumat (11/11/2016).

Mayat ditemukan sekitar pukul 12.30 di tengah sedimentasi Sungai Lesti. Penambang pasir awalnya curiga melihat gundukan sampah penuh lalat. Saat dibuka, ternyata sesosok mayat yang hanya mengenakan celana dalam merah.

Hasil pemeriksaan sementara, tak ditemukan bekas luka di tubuh mayat itu. Sebagian kulit tubuh mayat sudah terkelupas di bagian tertentu. Visum luar pun belum dapat memastikan penyebab kematiannya.

"Kalau dari pandangan mata, tak ada bekas luka sayatan di mayat itu. Dugaan kami bukan korban mutilasi," ujar Adam.

Informasi penemuan mayat itu pun menyebar ke warga dengan cepat. Sampai sore ada warga Desa Druju Kecamatan Sumbermanjing Wetan yang mengaku kehilangan seorang anggota keluarganya, yakni Wiji Winarno sejak 16 Oktober silam.

Wiji dilaporkan hanyut di sungai dekat rumahnya saat memperbaiki pompa air sumur dekat sungai. Pihak keluarga meyakini jenazah itu adalah Wiji berdasarkan merek celana dalam yang dikenakannya. Kepolisian sendiri masih menunggu proses identifikasi lebih lanjut.

"Kalau keluarga korban mengizinkan, dilakukan autopsi untuk memastikan identitas mayat itu," ucap Adam.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Akbar Tandjung Sesalkan Ada Istilah Akuisisi dalam Politik

Posted: 11 Nov 2016 08:17 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Politikus senior Partai Golkar Akbar Tanjung menyesalkan adanya istilah akuisisi di dalam partai politik untuk mendapatkan keabsahan badan hukum di Kementerian Hukum dan HAM.

Pernyataan tersebut menanggapi adanya praktik akuisisi yang dilakukan sejumlah partai baru guna memenuhi persyaratan sebagai badan hukum yang sah.

"Sekarang partai sudah ada istilah akuisisi atau merger. Partai yang punya finansial bagus bisa mengakuisisi partai lain, agar dia diakui sebagai badan hukum dan bisa ikut pemilu," ujar Akbar Tandjung dalam diskusi terbuka di Akbar Tandjung Institute (ATI), Pancoran, Jakarta, Jumat, (11/11/2016).

Dia menilai istilah akuisisi seolah memperjualbelikan partai politik itu sendiri, padahal istilah akuisisi lebih tepat digunakan dalam dunia bisnis.

"Sistem politik itu memang dimungkinkan karena memang terbuka dan demokratis. Tapi, mana mungkin istilah akuisisi diterapkan ke politik. Sama saja membeli atau menguasai," ucap mantan Ketua Umum PB HMI itu.

Akbar mengakui di era reformasi memang banyak partai baru yang muncul sebagai bagian dari aktivitas demokrasi.

Namun penggabungan atau fusi partai politik, menurut dia, tidak tepat jika diistilahkan sebagai praktik akuisisi yang memiliki makna menguasai.

Praktik akuisisi dilakukan sejumlah partai baru untuk memenuhi persyaratan sebagai badan hukum yang sah dari Kementerian Hukum dan HAM agar selanjutnya dapat mengikuti pemilu.

Salah satu partai yang berencana melakukan hal tersebut yaitu Partai Idaman yang dipimpin Rhoma Irama.

Rhoma bersama pengurusnya berencana mengakuisisi partai lama yang telah memiliki badan hukum, setelah sebelumnya dinyatakan tidak lolos persyaratan oleh Kemenkumham.

Praktik akuisisi juga dilakukan Partai Perindo yang dipimpin Hary Tanoesoedibjo terhadap partai lama yang telah berbadan hukum. Setelah diambil oleh Hary Tanoe, partai tersebut kemudian diubah menjadi Perindo.‎ Partai itu sebelumnya memang sudah berbadan hukum.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tulisan Mengharukan Jennifer Lawrence Menentang Donald Trump

Posted: 11 Nov 2016 08:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Seperti karakter Katniss Everdeen di Hunger Games sebagai pemimpin gerakan perjuangan, Jennifer Lawrence juga sama hebatnya dengan tokoh yang ia perankan ini.

Menanggapi kemenangan Donald Trump sebagai Presiden Amerika Serikat selanjutnya, Jennifer Lawrence menuliskan sebuah esai yang menggugah, dan membahas apa yang bisa dilakukan oleh rakyat AS saat ini dan selanjutnya.

Jennifer Lawrence sebagai Katnis Everdeen, sang pemimpin pergerakan dalam Hunger Games. (Sumber: Jabberjays.net)

"Apakah ini kenyataan yang pahit? Tidak peduli betapa kerasnya kamu bekerja atau berkualitas kamu, pada akhirnya, kamu tetap bukan seorang pria? Apakah ini yang baru saja kita pahami?"

Dalam esai yang ditulisnya untuk situs Vice pada tanggal 10 November itu, Jennifer Lawrence mengajak saudara-saudaranya sesama warga AS untuk tidak menyalahkan orang lain, dan agar tidak membuat kerusuhan di jalan-jalan, untuk memprotes terpilihnya Donald Trump.

"Negara ini didirikan dari imigrasi dan sekarang orang-orang yang bisa merasa aman, yang hak-haknya diakui dan dihargai adalah pria kulit putih," lanjutnya.

Aktris 26 tahun ini juga menuliskan, ia ingin mempercayai demokrasi, tapi mempertanyakan apa yang bisa ia ambil dari proses pemilihan presiden yang baru saja berlangsung.

"Hal itu adalah pertanyaan jujur yang harus kita tanyakan pada diri kita sendiri. Kita seharusnya tidak menyalahkan siapa pun. Kita seharusnya tidak berunjuk rasa di jalan."

Jennifer Lawrence adalah salah satu aktris termuda yang pernah memenangkan Piala Oscar. (Sumber: Newsread)

Bintang film American Hustler tersebut juga mengajak warga AS untuk menyalurkan rasa frustrasi mereka menjadi aksi-aksi yang positif. Hal ini disampaikannya setelah muncul kerusuhan di seantero negeri setelah terpilihnya Donald Trump sebagai Presiden Amerika Serikat selanjutnya.

"Kita diizinkan untuk merasa sedih ketika kenyataan tidaklah sesuai dengan apa yang kita pikirkan. Tapi kita tidak boleh kalah. Kita harus tetap mendidik diri kita sendiri, dan bekerja dua kali lebih keras dibanding para pria, karena kita sekarang tahu bahwa semuanya tidaklah adil," tegasnya.

Menutup tulisannya, kekasih Darren Aronofsky itu menuliskan, "Jika kamu adalah seorang imigran, jika kamu adalah orang dengan kulit berwarna, jika kamu LGBTQ+, jika kamu adalah seorang wanita--jangan merasa takut, menjadi nyaringlah!"

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Begini Teknis Gelar Perkara Kasus Ahok di Bareskrim Polri

Posted: 11 Nov 2016 07:53 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Bareskrim Polri segera menyelenggarakan gelar perkara kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Gelar perkara ini bakal dilakukan secara terbuka terbatas pada pekan depan.

Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Brigjen Agus Andrianto menjelaskan teknis pelaksanaan gelar perkara kasus Ahok ini. Sebab, gelar perkara ini tidak seperti biasanya, yang hanya dilakukan oleh internal penyidik.

"Nanti akan dibacakan sama ketua gelar, Bapak Kabareskrim. Nanti ada tata tertibnya. Nanti Beliau yang menjelaskan, saya kan menggelarkan hasil penyelidikannya," ujar Agus saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Dia menuturkan, pihaknya akan mengundang beberapa elemen dari internal Polri. Sementara pihak eksternal akan diundang oleh Biro Wasidik Polri.

Tak hanya itu, gelar perkara juga akan melibatkan pihak pelapor, terlapor, dan beberapa saksi serta ahli yang telah dimintai keterangan oleh penyidik. Dalam kesempatan itu, para saksi juga bisa mengkoreksi keterangan yang telah disampaikan ke penyidik.

"Mereka mau menambahkan atau tidak, atau ada yang merasa, 'oh ini disembunyikan keterangan saya sama penyidik', kan bisa saja. Kontrol penanganan kita objektif atau enggak," terang Agus.

"Apakah ada keterangan yang mau ditambahkan, apakah ada yang kelebihan, apakah ada yang mau dihilangkan," sambung dia.

Bukan Konsumsi Media

Ditemui secara terpisah, Kabareskrim Polri Komjen Ari Dono Sukmanto mengatakan, gelar perkara tidak bisa disiarkan oleh media massa. Meski terbuka, gelar perkara tetap terbatas pada pihak-pihak yang berkaitan.

"Media massa dipersilakan meliput gelar perkara tersebut. Namun peliputan hanya diperbolehkan saat pembukaan, meliput bagaimana situasi dan kondisi ruangan, kemudian media keluar," ujar Ari di Kantor Bareskrim Polri, Jalan Medan Merdeka Timur, Jakarta Pusat.

Dia menjelaskan, gelar perkara nanti tidak seperti proses sidang. Acara itu dilakukan untuk menentukan apakah perkara tersebut memenuhi unsur pidana atau tidak.

"Yang kami ambil adalah hasil interview dan juga pendapat-pendapat. Sehingga kami bisa menganalisa apakah bisa jadi penyidikan atau enggak," kata dia.

Gelar perkara akan berlangsung selama satu hari. Namun hasilnya belum dapat diketahui saat itu juga. Penyidik akan melakukan analisa terlebih dulu. Selanjutnya, hasil gelar perkara akan diumumkan melalui media massa.

"Selesai gelar, lalu kami analisa secepatnya. Baru nanti kalau sehari selesai, Rabu besoknya bisalah diketahui dan disampaikan," papar Ari.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kena Sanksi, Persija Vs Persiba Bakal Tanpa Penonton

Posted: 11 Nov 2016 07:50 AM PST

Liputan6.com, Solo - Pertandingan Persija Jakarta melawan Persiba Balikpapan Minggu (13/11/2016) di Stadion Manahan Solo bakal terasa hambar. Pasalnya laga lanjutan Torabika Soccer Championship 2016 presented by IM3 Ooredoo itu akan berlangsung tanpa penonton

Ketua Panpel lokal Solo Heri Gogor Isranto mengungkapkan pihak operator pertandingan, PT GTS telah menjatuhkan sanksi kepada Persija karena terjadinya kericuhan dalam laga melawan Persib di Manahan pada pekan lalu.

"Persija terkena sanksi karena pertandingan melawan Persib. Penonton banyak pakai atribut saat masuk, padahal itu dilarang. Selain itu adanya kericuhan suporter," kata Heri, Jumat (11/11/2016).

"Pertandingannya nanti tanpa penonton, yang boleh masuk nonton ke stadion paling hanya petugas keamanan, media dan panpel. Tetapi jangan khawatir karena pertandingan akan disiarkan secara live di televisi," jelas dia.

Meski tanpa penonton, namun Gogor mengungkapkan panpel tetap mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. "Tetap ada petugas keamanan yang berjaga. Protapnya memang seperti itu," ujarnya.

Saat ini Persija berada di posisi ke-14 klasemen sementara dengan koleksi 27 poin. Sedangkan Persiba berada satu tingkat diatasnya dengan koleksi 30 poin.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Reaksi Sonny Septian saat Fairuz A. Rafiq Mengaku Janda

Posted: 11 Nov 2016 07:40 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Kedekatan Fairuz A. Rafiq dan Sonny Septian kini tengah menjadi salah satu perbincangan hangat di masyarakat. Sejak Fairuz bercerai dengan Galih Ginanjar, Sonny menjadi salah satu pria yang namanya disebut dekat dengan Fairuz.

Namun ada hal yang sangat unik ketika Fairuz A. Rafiq pertama kali didekati oleh Sonny Septian. Diakui oleh Fairuz bahwa dirinya sempat memutuskan untuk jujur kepada Sonny mengenai statusnya yang sudah pernah menikah. Namun reaksi Sonny dikatakan oleh Fairuz cukup mengejutkan.

Bintang sinetron Indonesia, Fairuz A. Rafiq saat menjadi bintang tamu di Dear Haters, Jakarta, Kamis (10/11). (Liputan6.com/Fatkhur Rozaq)

"Saat Sonny mendekat, saya bilang kalau saya itu janda, punya anak satu. Dia memang sebelumnya sudah tahu, tapi saya cuma menekankan. Dan dia malah menjawab, 'Semua orang juga tahu kali. Itu nggak penting buat aku. Yang penting aku sayang kamu.'" terang Fairuz saat mengisi program Dear Haters Liputan6.com di SCTV Tower, Jakarta, Kamis (10/11/2016).

Tak hanya itu saja. Fairuz juga mengakui bahwa Sonny Septian memiliki kelebihan bisa dekat dengan keluarganya. Di mata Fairuz, adik dari Elma Theana itu mampu membuat putra semata wayangnya, King Faaz Arafiq, merasa nyaman.

Fairuz A. Rafiq ditemani pacaranya, Sony usai menjadi bintang tamu di Dear Hater, Jakarta, Kamis (10/11). (Liputan6.com/Fatkhur Rozaq)

"Anakku juga merasa aman sama dia. Padahal baru sebulan dekat. Sony bisa ambil hatinya, dia pintar banget. Bahkan, semua anak kecil juga bisa merasakannya. Dia juga lebih dewasa pemikirannya," terang Fairuz.

Fairuz A. Rafiq yang juga putri bungsu mendiang pedangdut legendaris A. Rafiq, menjalin mahligai rumah tangga dengan Galih Ginanjar pada 2011 dan kandas pada 2014. Mereka dikaruniai putra bernama King Faaz Arafiq pada 2012 yang kini diasuh Fairuz. Pada Oktober lalu, kedekatan Fairuz dengan Sony tercium publik. Seperti Fairuz, Sonny juga aktif di dunia sinetron dan FTV.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Fadli Zon: Laporan ke MKD untuk Lucu-lucuan Saja

Posted: 11 Nov 2016 07:39 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Ketua DPR Fadli Zon dan Fahri Hamzah dilaporkan ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR oleh Sekretariat Nasional Komite Penegakan Pro Justicia (KPPJ). Fadli Zon pun angkat bicara terkait pelaporan tersebut.

Menurut dia, hal semacam ini sudah biasa. Namun, dia menegaskan tidak ada peraturan yang dilanggarnya.

"Tidak ada konstitusi, UU, peraturan, dan etika yang dilanggar. Semua yang saya dan Fahri Hamzah dan sejumlah anggota DPR lakukan merupakan bentuk pengawasan," ungkap Fadli di Kompleks Parlemen Senayan Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Dia pun menilai tidak ada melanggar etika. Dia menilai, laporan ke MKD hanya untuk meramaikan suasana saja pasca demo 4 November 2016.

"Ini saya kira lucu-lucuan saja, upaya meramai-ramaikan lah ini. Kita lihat saja, tidak ada pelanggaran etika sedikit pun," ujar Fadli Zon.

Dia lalu menceritakan, kala itu, Habib Rizieq mengunjunginya dan mengatakan akan melakukan aksi damai terkait dugaan penistaan agama yang dilakukan oleh Gubernur nonaktif DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Saat itulah, dia mengaku mendapat ajakan dari Rizieq.

"Kami didatangi 28 Oktober oleh sejumlah tokoh meminta agar kami hadir dalam undangan mereka ikut aksi bela Islam, lalu kami memenuhinya. Saya kira ini biasa saja, anggota DPR berdemonstrasi, bahkan di seluruh dunia memimpin demonstrasi itu biasa saja karena itu merupakan bentuk pengawasan. Ada bentuk konstitusional yang dijamin konstitusi," pungkas Fadli.

Sebelumnya, Sekretariat Nasional Komite Penegakan Pro Justicia (KPPJ) melaporkan Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah dan Fadli Zon ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR. Sekretariat Nasional KPPJ menilai keduanya telah melanggar kode etik DPR dan Undang-Undang Nomor 17 tahun 2014 tentang MPR, DPR, DPD dan DPRD (MD3).

"UU MD3 salah satunya mengamanatkan bahwa anggota DPR wajib memelihara kerukunan nasional. Untuk itu kami menyerahkan pengaduan adanya dugaan pelanggaran kode etik ini," ungkap kuasa hukum Sekretariat Nasional Komite Penegakan Pro Justicia (KPPJ) yang diwakili oleh Finsen Mendrofa.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mata Bosan Diisukan Miring Bersama MU

Posted: 11 Nov 2016 07:30 AM PST

Liputan6.com, Manchester - Juan Mata mengaku kesal kerap dirumorkan akan meninggalkan Manchester United (MU). Gelandang asal Spanyol itu kembali menegaskan ia masih betah bermain di Old Trafford.

Sejak musim panas lalu isu kepergian Mata terus mencuat. Pasalnya, ia dianggap tidak cocok dengan manajer Jose Mourinho.

Maklum keduanya sempat punya hubungan buruk di Chelsea. Mourinho menjual Mata karena dianggap tidak sesuai dengan karakteristik timnya.

Faktanya, musim ini Mata menjadi salah satu pemain penting bagi Setan Merah. Ia sukses mencetak tiga gol dari 14 laga di semua kompetisi.

"Saya tidak suka jika ada orang yang membuat cerita tidak benar. Mereka bilang saya akan pergi, sudah bernegosiasi dengan klub lain, atau bahkan berkonflik dengan manajer. Padahal semua itu tidak benar," kata Mata geram seperti dilansir Soccerway.

"Setiap hari saya coba membantahnya, tetapi lama-lama semakin menggila. Jadi lebih baik saya coba fokus saja," ucap pemain berusia 28 tahun itu.

Mata juga menyebut hubungannya dengan Mourinho tidak pernah memanas. Sehingga ia pun menolak spekulasi untuk hengkang.

"Saya masih bahagia bersama klub ini. Saya merasa dicintai oleh fans dan merupakan bagian penting dari MU, jadi lainnya hanyalah spekulasi saja," ucap Mata.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polisi Mamasa Diciduk Saat Pesta Sabu

Posted: 11 Nov 2016 07:25 AM PST

Liputan6.com, Makassar - - Seorang anggota polisi berpangkat Brigadir Polisi Satu (Briptu) berinisial AP ditangkap Tim Khusus Polsek Tallo pada Hari Pahlawan di Kompleks Perkampungan Marbo, Jl Sultan Abdullah 1, Kecamatan Tallo, Makassar. Anggota polisi itu diduga membekingi dan melindungi pengedar narkoba jenis sabu agar leluasa mengedarkan kristal haram itu di Makassar.

"Briptu AP diamankan saat pesta sabu bersama seorang bandar narkoba dan dua orang pengguna narkoba jenis sabu," kata Kasubag Humas Polrestabes Makassar Kompol Burhanuddin kepada Liputan6.com, Kamis, 10 November 2016.

Burhanuddin menyebutkan Briptu AP merupakan anggota kesatuan Sabhara Polres Mamasa. Ia diduga membekingi pengedar sabu yakni, Jamaluddin alias Aco alias Breges (43) yang banyak beraksi di Makassar.

"Ia sempat masuk dalam Daftar Pencarian Orang dari kesatuannya," kata Burhanuddin.

Penangkapan itu, lanjut Burhanuddin, berawal dari laporan masyarakat tentang adanya aktivitas pengedar narkoba jenis sabu di Kecamatan Tallo Makassar. "Menanggapi laporan masyarakat itu Timsus Polsek Tallo kemudian menyelidiki hingga akhirnya penggerebekan pada malam kemarin," ujar dia.

Adapun barang bukti yang berhasil diamankan bersama polisi dan tiga orang rekannya adalah 2,7 gram sabu senilai Rp 10 juta, 22 paket sabu senilai Rp 22 juta, enam paket sabu senilai Rp 600 ribu, satu buah timbangan elektrik, satu bal sachet kosong, 1 buah tas, 1 buah Laptop 10 inci merk Fujitsu, dua buah sendok takar, dua korek gas, tiga proteksi dan 10 buah handphone berbagai merek yang diduga digunakan untuk mengedarkan kristal haram tersebut.

"Saat ini, pelaku telah diamankan di Sat Narkoba Polrestabes Makassar untuk menjalani pemeriksaan. Kemungkinan oknum polisi itu akan kami serahkan ke Polres Mamasa untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya," ucap Burhanuddin. 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Instagram of The Day: Selfie Artis Bareng Anak

Posted: 11 Nov 2016 07:20 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Aktris Hollywood, Halle Berry mungkin adalah satu dari sedikit selebritas yang tidak mau menunjukkan wajah anak-anaknya di media sosial. Ya, pada tiga tahun lalu, Halle Berry dan Jennifer Garner berhasil membuat gubernur California saat itu, Jerry Brown, menandatangani undang-undang untuk melindungi anak-anak dari para publik figur.

Namun, sedikit berbeda dengan sikap Halle Berry serta beberapa selebritas luar negeri lainnya, sejumlah artis di Tanah Air justru terang-terangan dalam memuat foto sang buah hati. Potret perkembangan mereka pun bisa dilihat dengan mudah di akun Instagram mereka. Simak beberapa di antaranya dalam Instagram of the Day hari ini:

Sejak menikah, pasangan Chelsea Olivia dan Glenn Alinskie dikenal kerap mengabadikan momen-momen kemesraan mereka di Akun Instagram. Bahkan, sejak kehamilan hingga akhirnya lahir, sang putri Natusha Olivia Allinskie pun ikut dilibatkan.

Meski aktif di Instagram, Jessica Iskandar sebenarnya sempat menyembunyikan wajah sang buah hati, El Barack Alexander, dari publik. Namun demikian, lama-kelamaan, penulis Jedar Power itu pun tergoda untuk memperlihatkannya pada dunia.

Yang ketiga, ada Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang kerap menampilkan momen keakraban mereka dengan sang buah hati, Rafathar Malik Ahmad. Bahkan, tak hanya di media sosial, Raffi Ahmad juga bersiap untuk membawa Rafathar ke layar lebar.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3: Ultimatum Keluarga Nasrudin untuk Antasari Azhar

Posted: 11 Nov 2016 07:19 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Setelah bisa kembali menghirup udara bebas, tepat pada Hari Pahlawan, Kamis, 10 November kemarin, mantan Ketua KPK Antasari Azhar akhirnya bisa kembali berkumpul bersama keluarga.

Antasari Azhar divonis 18 tahun penjara oleh Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Februari 2010, dalam kasus pembunuhan Direktur PT Rajawali Banjaran, Nasrudin Zulkarnaen pada 2009.

Meski banyak beragam pertanyan apakah Ketua KPK itu akan kembali membongkar kasus yang menyebabkan ia mendekam di penjara, Antasari mengatakan bahwa dirinya sudah mengikhlaskan semua yang terjadi.

Jawaban Antasari ini sontak membuat Adik kandung Nasrudin, Andi Syamsuddin Iskandar kecewa. Ia menagih jani Antasari yang katanya akan membongkar siapa dalang dari pembunuhan Nasrudin.

Hingga malam ini berita tersebut paling banyak menyita perhatian dari pembaca Liputan6.com, terutama di kanal News, Jumat (11/11/2016). 

Kabar lainnya yang tak kalah diburu pembaca mengenai alasan Junimart Girsang terkait kehadirannya mendampingi Gubernur nonaktif DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok saat diperiksa atas dugaan penistaan agama.

Dan perihal ultimatun dari keluarga Nasrudin untuk Antasari Azhar setelah bebas bersyarat. 

Berikut berita terpopuler yang terangkum dalam Top 3 News:

1. Antasari Bebas, Keluarga Nasrudin Beri Waktu 3 Bulan Lunasi Janji

Antasari Azhar bebas. (Liputan6.com/Ferbian Pradolo)

Keluarga Direktur PT Rajawali Banjaran Nasrudin Zulkarnaen menagih janji Antasari Azhar setelah dinyatakan bebas bersyarat. Mantan Ketua KPK itu berjanji akan mengungkap siapa dalang sesungguhnya di balik kematian Nasrudin.

Adik kandung Nasrudin, Andi Syamsuddin Iskandar, mengatakan pihaknya memberi waktu tiga bulan terhitung sejak Antasari bebas, untuk melunasi janjinya. Jika tak dipenuhi, Andi akan membongkar sendiri.

"Anda ingat janji Anda, kalau dalam waktu tiga bulan tidak dapat menepati, saya akan ungkap apa yang Anda katakan pada saya," ujar Andi di bilangan Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (10/11/2016).

Andi bahkan telah merekam seluruh pembicaraan dirinya dengan Antasari selama masih mendekam di penjara.

Selengkapnya...

2. Alasan Junimart Girsang Dampingi Pemeriksaan Ahok di Mabes Polri

Pemerintah Daerah berencana menertibkan atau membersihkan kerambah - kerambah milik petani demi pengelolaan lingkungan yang berkelanjutan.

Junimart Girsang angkat bicara soal pelaporan dirinya ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD). Dia dilaporkan terkait kehadirannya mendampingi Gubernur nonaktif DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok saat diperiksa atas dugaan penistaan agama di Mabes Polri pada Senin 7 November 2016.

Ia menjelaskan kedatangannya ke Mabes Polri kala itu merupakan perintah dari partainya, PDIP, yang menjadi pengusung mantan Bupati Belitung Timur itu.

"Pak Ahok sendiri meminta agar didampingi pada Senin jam 8 pagi," ucap dia.

Kehadirannya saat itu, tegas dia, bukan sebagai anggota Komisi III DPR tapi selaku Kepala Bantuan Hukum DPP PDIP dan Trimedya Panjaitan sebagai Ketua DPP PDIP.

"Saya senang dilaporkan atas dasar hukum yang jelas. Jadi bukan karena ada sesuatu yang tak bagus," Junimart menegaskan.

Selengkapnya...

3. Harapan dan Ultimatum Keluarga Nasrudin untuk Antasari Azhar

Terpidana kasus pembunuhan, Antasari Azhar mencium sang cucu ketika keluar bebas dari dalam penjara di Lapas Kelas 1 Tangerang, Banten (10/11). Antasari Azhar divonis 18 tahun penjara dalam kasus pembunuhan Nasruddin Zulkarnaen (Liputan6.com/Fery Pradolo)

Antasari Azhar divonis 18 tahun penjara oleh Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Februari 2010, dalam kasus pembunuhan Direktur PT Rajawali Banjaran, Nasrudin Zulkarnaen pada 2009. Pada Hari Pahlawan 10 November 2016 kemarin, ia bebas bersyarat.

"Jadi jika dijumlah 12 tahun. Dua pertiga dari delapan tahun," tutur Antasari yang mengenakan kemeja merah, jaket hitam, dan peci hitam.

Banyak pertanyaan apakah mantan Ketua KPK itu akan kembali membongkar kasus-kasus yang menyebabkan ia mendekam ke penjara.

"Setelah saya merenung, setelah di dalam sini banyak membaca, saya sudah ikhlaskan lahir batin apa yang telah terjadi. Tidak ada ingin saya melakukan pembongkaran kasus," ujar Antasari di Lapas Klas I Tangerang.

Adik kandung Nasrudin, Andi Syamsuddin Iskandar, mengatakan pihaknya merasa kecewa dengan pernyataan Antasari sesaat setelah keluar dari penjara.

"Terus terang, pernyataan beliau yang mengatakan 'saya ikhlas, saya memaafkan, saya melupakan masa lalu' adalah pernyataan yang mencabik-cabik keluarga almarhum," ujar Andi dalam konferensi pers di bilangan Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis 10 November 2016.

"Mudah-mudahan pernyataan ini hanya euforia ketika dia bebas. Tapi saya yakin nurani dia tidak demikian," pungkas Andi.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Gabung Timnas, Lilipaly Siap Jadi Bek

Posted: 11 Nov 2016 07:10 AM PST

Liputan6.com, Tangerang - Stefano Lilipaly mengaku siap bermain di posisi manapun untuk tim nasional (timnas) Indonesia. Gelandang yang bermain untuk Telstar itu bertekad memberikan yang terbaik bagi Tim Garuda.

Lilipaly baru bergabung dengan timnas awal pekan ini. Pasalnya, ia lebih dulu harus menunaikan kewajiban untuk klubnya.

Mantan pemain Persija Jakarta ini menambahkan, dirinya tak masalah dengan waktu adaptasi yang begitu singkat. Itu karena menu latihan yang diberikan pelatih Alfred Riedl di tim punya kesamaan dengan menu latihan di Telstar.

Lebih lanjut, gelandang berusia 26 tahun ini berharap bisa membawa Indonesia lolos dari fase grup. Demi hal itu, Lilipaly pun menegaskan siap ditempatkan di posisi manapun."Saya siap bermain sebagai  gelandang, striker atau bahkan pemain belakang," kata Lilipaly antusias, Jumat (11/11/2016) di Sekolah Pelita Harapan (SPH), Tangerang.

Di sisi lain, Lilipaly mengagumi gelandang muda timnas, Evan Dimas. Ia berharap bisa mendapat kepercayaan di lini tengah dengan eks kapten timnas U-23 tersebut.

"Saya tidak punya best partner. Tapi saya senang berduet dengan Evan Dimas. Dia pemain muda dan bagus. Tapi saya bisa bermain dengan siapa pun," ujar Lilipaly.

Timnas Indonesia masih akan melakukan pemusatan latihan sepekan ke depan di Karawaci. Boaz Solossa dan kawan-kawan kemudian akan bertolak ke Manila, Filipina untuk bermain di Piala AFF 2016.

Pada Piala AFF kali ini, Indonesia tergabung di grup neraka bersama dengan juara bertahan, Thailand, Singapura, dan tuan rumah Filipina. Indonesia akan bertemu Thailand di partai pertama, Sabtu (19/11/2016).

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mobil Mogok Terobos Banjir Semeter di Karawang

Posted: 11 Nov 2016 07:02 AM PST

Liputan6.com, Karawang - Kawasan Industri Surya Cipta, di Kecamatan Ciampel, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, terendam banjir. Ketinggian air yang menggenangi kawasan itu bervariatif antara 50 centimeter hingga satu meter.

Banjir merendam kawasan industri itu sejak Jumat sore tadi. Setelah wilayah Karawang diguyur hujan dengan intensitas tinggi sejak pagi hingga sore.

Pantauan Liputan6.com di lokasi kejadian, hampir seluruh akses jalan di kawasan industri tersebut lumpuh dan tidak bisa dilalui. Apalagi, jalur utama masuk dan keluar terendam hingga di atas satu meter.

Kendaraan yang nekat menerobos genangan mengalami mati mesin dan mogok di tengah kepungan banjir, hingga pengendaranya panik. Selain itu, buruh yang bekerja di perusahaan di kawasan industri tersebut terjebak dan kesulitan untuk keluar.

"Rata-rata banjirnya sedada, tidak bisa keluar ya karena airnya tinggi," ucap salah seorang buruh, Yanto, Jumat (11/11/2016).

Namun menjelang malam hari, sebagian buruh berupaya memberanikan diri dengan menerobos genangan banjir. Mereka saling bahu-membahu dengan buruh lain agar bisa mencapai lokasi aman.

"Pokoknya ngeri takut kebawa arus," ujar buruh lainnya, Bimbim.

Kawasan industri di Karawang, Jawa Barat, terendam banjir mencapai satu meter. (Liputan6.com/Abramena)

Menurut keterangan para pegawai di kawasan Surya Cipta, besar kemungkinan banjir terjadi akibat kurang berfungsinya sistem saluran pembuangan air. "Kalau pastinya kurang tahu ya, tapi setelah hujan tiba-tiba air naik dan merendam akses jalan termasuk jalur utama," kata Bimbim.

Hingga pukul 19.00 WIB lebih, banjir yang melanda kawasan industri di Karawang tersebut belum surut. Kondisi diperparah dengan hujan yang masih turun di wilayah itu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Agus Yudhoyono: Atasi Banjir DKI Perlu Kepemimpinan yang Efektif

Posted: 11 Nov 2016 07:01 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Dengan kaus berkerah hitam bercorak putih dengan nama Tacticool, calon Gubernur (Cagub) DKI Jakarta nomor urut 1, Agus Harimurti Yudhoyono kerap berkampanye ke berbagai pelosok Ibu Kota. Agus yang berpasangan dengan Sylviana Murni untuk pertarungan Pilkada DKI Jakarta 2017 ini terjun langsung menyapa warga Ibu Kota, terutama mendengarkan keluh kesah mereka.

"Dari perbincangan dan dialog dengan masyarakat, saya dapat mengambil beberapa kesimpulan. Banyak di antara mereka yang berada di bawah garis kemiskinan betul-betul ingin didengarkan permasalahan yang dihadapi mereka sehari-hari," ucap Agus Harimurti Yudhoyono saat berbincang di Studio Liputan 6, SCTV Tower, Senayan, Jakarta Pusat, belum lama ini.

Soal penggusuran, misalnya. Bila terpilih memimpin Ibu Kota, Agus Yudhoyono yang mempunyai slogan "Jakarta untuk Rakyat" akan mencari solusi terbaik untuk warga. Terutama bagi warga yang terancam penggusuran.

"Saya tidak meyakini penggusuran satu-satunya jalan atau cara untuk melakukan penertiban dan penataan Kota Jakarta ini. Saya meyakini kepadatan penduduk memang tidak sama dengan kekumuhan. Harus diadakan penataan ulang, revitalisasi dari lahan-lahan hunian," tutur putra sulung Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono tersebut.

Permasalahan banjir di Jakarta juga menjadi perhatian lulusan Akademi Militer di Magelang, Jawa Tengah, pada tahun 2000 tersebut. "Dan bagi saya adalah sekarang mencari bagaimana solusi yang efektif. Dan di sini diperlukan leadership dan manajemen yang efektif pula. Komunikasi harus dilakukan dengan baik," ujar peraih tiga gelar master di Nanyang Technological University, Harvard University, dan Webster University.

Lalu, bagaimana solusi cagub nomor urut 1 itu mengatasi kemacetan di Ibu Kota? Bagaimana pula kemantapan dia meninggalkan dunia militer untuk memulai dunia pengabdian baru? Simak selengkapnya wawancara khusus dengan Agus Harimurti Yuhoyono yang dipandu Putri Permata berikut ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mahakarya Indah Dunia Denny Wirawan Tutup IPMI Trend Show 2017

Posted: 11 Nov 2016 07:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta IPMI Trend Show 2017 resmi berakhir hari ini, Jumat (11/11/2016) oleh berbagai rancangan busana koleksi dari Denny Wirawan. Dengan 24 busana bertajuk "Wanderlust, Dancing in the Sun" Denny Wirawan mampu membuat penonton memberikan tepuk tangan meriahnya menutup pagelaran fashion show yang ketiga puluh tahunnya ini.

"Adventure are Forever" adalah motto yang paling menggambarkan hasrat kuat Denny Wirawan untuk mengembara dan mengeksplorasi dunia, memenuhi ruang imaji dengan ide dan kreasi yang tidak terbatas. Perjalanannya menyusuri indahnya belahan dunia luar, sapa ramah orang asing, dan perkenalannya dengan budaya baru telah menginspirasi Denny Wirawan untuk akhirnya menghasilkan koleksi "Wanderlust, Dancing in the Sun" ini.

24 busana koleksi Denny Wirawan yang bertajuk

24 busana koleksi Denny Wirawan yang bertajuk

Dalam koleksi yang kali ini dipamerkannya, Denny Wirawan masih setia dengan ciri khasnya bermain tabrak motif atau clash pattern. Tidak hanya itu, teknik digital print juga dihadirkan dalam motif etnik Sumba, floral, geometris, dan garis dalam berbagai palet warna premier, seperti merah, kuning, dan biru navy di atas kain berbahan sifon sutera, shantung, organza, dan satin.

24 busana koleksi Denny Wirawan yang bertajuk

24 busana koleksi Denny Wirawan yang bertajuk

Ekspresi kebebasan juga hadir dalam beragam detail, mulai dari embroidery dan sulam yang diwujudkan dalam bentuk blouse, jacket, outer, dress, dan celana. Perpaduan gaya oddball yang selama ini juga merupakan andalan dari Denny Wirawan masih terlihat kuat dalam koleksi kali ini. Dengan napas bohemian, setiap detail busana terinspirasi dari indahnya warna-warni floral dan alam luas di bawah hamparan sinar matahari.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Haruka JKT48 Lebih Berpengaruh dari Adele dan Britney Spears

Posted: 11 Nov 2016 07:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Nama Haruka Nakagawa atau yang akrab disapa masyarakat Indonesia sebagai Haruka JKT48, baru saja memberi kejutan kepada para penggemar. Dalam sebuah jajak suara di Twitter, nama member grup idola JKT48 itu, dipampang sebagai wanita paling berpengaruh di media sosial tersebut.

Seperti disampaikan dalam situs Brandwatch.com, Kamis (10/11/2016), perusahaan monitoring media sosial tersebut merancang aplikasi yang memungkinkan mereka menganalisis akun mana saja yang berpengaruh di bidangnya masing-masing.

Haruka Nakagawa atau yang lebih dikenal dengan Haruka merupakan Kapten Tim T group idol JKT48

Begitu mereka membuat analisis untuk kategori wanita paling berpengaruh, tersebutlah nama Haruka Nakagawa. Tak tanggung-tanggung, wanita muda asal Jepang tersebut masuk ke dalam 10 besar di daftar itu. Dalam laporan situs tersebut, ia bertengger di posisi ke-7.

Lebih dari itu, Haruka JKT48 juga berhasil mengungguli nama-nama artis top internasional seperti Ellen DeGeneres, Britney Spears, dan Adele. Posisi Haruka sendiri berada tepat di bawah Demi Lovato.

Adele berencana untuk beristirahat dari dunia hiburan setelah menyelesaikan tur konsernya.

Dalam daftar yang dirangkum pada November 2016 tersebut, Jennifer Lopez berhasil bertengger di posisi puncak. Posisi kedua diduduki oleh Katy Perry. Di bawahnya terdapat Selena Gomez, Shakira, dan Oprah Winfrey yang tentu tak asing lagi di mata dunia.

Meskipun analisis tersebut ditujukan kepada wanita dengan berbagai profesi seperti musikus, politis, presenter, dan aktris, namun daftarnya tetap didominasi oleh para penyanyi, termasuk Haruka JKT48.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mengejutkan, Sisha Terbukti Jauh Lebih Berbahaya Daripada Rokok

Posted: 11 Nov 2016 07:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Merokok sisha merupakan tren ala Timur Tengah yang seiring dengan perkembangan zaman menjadi populer di sejumlah negara di dunia. Tren merokok sisha sudah masuk ke Indonesia sejak hampir satu dekade lalu dan diperkenalkan melalui penjualannya di beberapa restoran yang menyajikan makanan Timur Tengah.

Kepopulerannya yang meroket, khususnya di kalangan anak muda, membuat rokok sisha menjadi sorotan publik. Mereka yang tidak merokok pun bisa menjadi suka akan rokok tren Timur Tengah ini lantaran hadir dalam berbagai macam rasa menarik dan menggunakan alat penghisap unik yang membuat proses merokoknya jadi seru dan dinilai sangat keren untuk dicoba.

Selain itu, banyak yang berpendapat bahwa rokok sisha itu tidak membahayakan kesehatan sebagaimana rokok biasa yang mengandung zat nikotin bisa. Namun sayangnya, sebuah penelitian yang baru-baru ini dilancarkan oleh sejumlah ilmuwan di University of California, San Fransisco, Amerika Serikat menemukan fakta bahwa poin terakhir itu tidak benar.

Melalui penganalisaan terhadap laporan yang dipaparkan oleh Center for Disease Control and Prevention (CDC) dan pengetesan urin 55 peserta penelitian yang sebelumnya merokok sisha, para peneliti akhirnya menyimpulkan bahwa satu malam merokok sisha yaitu menghabiskan sekitar 0,6 ml cairan sisha berasa yang dikemas dalam botol berukuran kecil, jauh lebih berbahaya dibandingkan merokok satu batang.

Ini dikarenakan paparan karsinogen terhadap tubuh mereka sangat besar dan senyawa ini jauh lebih berbahaya dibandingkan nikotin yang ada dalam kandungan rokok. Paparan karsinogen berjangka panjang diketahui bisa memicu kanker.

"Meski merokok sisha itu tidak dilakukan sesering merokok nikotin, namun satu sesi saja sudah cukup untuk membuat tubuh kita terkontaminasi karsinogen dalam jumlah banyak," kata salah seorang peneliti American Cancer Society, Tom Glynn kepada Fox News, Jumat (11/11/2016).

Meski rokok sisha terbukti lebih berbahaya dibandingkan rokok biasa, namun seperti ditegaskan oleh pihak Center for Disease Control and Prevention (CDC) , keduanya tetap mengandung bahan kimia yang sangat berbahaya bagi kesehatan tubuh.

Tidak hanya rokok sishanya saja, tapi alat yang digunakan untuk menghisapnya juga lebih sangat mungkin membuat seseorang terjangkit suatu penyakit. Ini dikarenakan alat tersebut biasanya menghantarkan senyawa kimia yang jauh lebih murni dan zat pemicu kanker lainnya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polisi: Warga Jakarta Jangan Halangi Kampanye Cagub-Cawagub

Posted: 11 Nov 2016 06:57 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Kepala Polda Metro Jaya Brigadir Jenderal Polisi Suntana mengimbau warga tidak menghalangi dan menolak kegiatan kampanye pasangan calon gubernur-wakil gubernur yang akan berlaga pada Pilkada DKI Jakarta 2017.

"Tolong masyarakat tidak melakukan kegiatan menghalangi atau menghambat pasangan calon," kata Brigjen Suntana di Jakarta seperti dikutip Antara, Jumat (11/11/2016).

Suntana menuturkan, tindakan menghalangi atau menghambat kegiatan kampanye pasangan calon termasuk melanggar aturan.

Selain itu, upaya menghalangi kegiatan kampanye akan merugikan masyarakat karena tidak akan mendengarkan visi dan misi yang disampaikan para pasangan calon kepala daerah.

Suntana menegaskan, orang yang menghalangi dapat dijerat Pasal 187 Ayat (4) Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2015 tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2014 tentang Pemilihan Gubernur, Bupati, dan Wali Kota menjadi Undang-Undang.

Jeratan Pasal 187 ayat (4) dengan ancaman penjara paling singkat sebulan atau paling lama enam bulan atau denda paling sedikit Rp 600 ribu hingga Rp 6 juta.

Sebelumnya, tim pemenangan pasangan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saeful Hidayat (Ahok-Djarot) melaporkan penolakan warga saat berkampanye di wilayah Jakarta Barat kepada Bawaslu DKI Jakarta pada Rabu 9 November lalu.

Peristiwa penolakan warga terhadap Ahok-Djarot saat kampanye sudah terjadi tiga kali di lokasi berbeda yakni Jakarta Barat sebanyak dua kali, Jakarta Utara dan Jakarta Selatan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kadernya Ditangkap, HMI Mengadu ke Fadli Zon

Posted: 11 Nov 2016 06:56 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Puluhan kader Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) menyambangi Gedung MPR/DPR/DPD Senayan, Jakarta Pusat. Mereka menemui Wakil Ketua DPR Fadli Zon.

Kedatangan kader HMI ini untuk mengadukan penangkapan dan penetapan tersangka pada lima kader HMI terkait kericuhan demo 4 November 2016.

"Kita minta DPR juga bisa mengawasi dan mendampingi sehingga kader-kader tidak dikriminalisasi," kata Ketua Umum PB HMI Mulyadi P Tamsir, di Kompleks Parlemen Senayan Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Menurut dia, lima orang itu ditetapkan sebagai tersangka tanpa alasan dan landasan yang jelas. Proses penetapannya itu pun sangat cepat.

"Beberapa orang yang ditangkap itu diciduk dua hari setelah pelaksanaan aksi, satu dibebaskan tanpa status apa pun, kemudian proses BAP saya pertanyakan apa yang mereka lakukan. Temen- temen yang diciduk bingung karena tak lakukan apa pun dan bukti foto mereka mukul enggak ada, kecuali Ismail itu kader HMI, pertama kali demo hanya pegang bambu belah," papar Mulyadi.

Dia mengatakan, tidak masuk akal dan rasional jika mereka dianggap provokator. Mulyadi juga meminta DPR mengawasi untuk rasa keadilan masyarakat. Karena menurutnya ini mengancam keutuhan NKRI.

"Seluruh perhimpunan mahasiswa Islam kita sudah difitnah dan dihasut, itu menghancurkan perhimpunan. Kita sudah lapor Propam dan Komnas HAM atas pencidukan yang tidak berprinsip pada HAM," ucap dia.

"Sampai saat ini 4 orang kader HMI masih ditahan. Kami harap mereka lepas tanpa status tersangka," imbuh Mulyadi.

Mulyadi juga menyampaikan, DPR harus tetap mendampingi tuntutan umat Islam terhadap Gubernur nonaktif DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.

"Kita meminta DPR sebagai wakil rakyat untuk mendukung apa yang menjadi tuntutan rakyat Indonesia, umat Islam tentang penistaan agama, penegakan hukum harus objektif," tegas Mulyadi.

Ahmad Dolly Kurnia, yang juga perwakilan HMI menilai, penangkapan kader HMI di sekretariat PB HMI merupakan bukti nyata bahwa pemerintah akan menjadikan HMI sebagai kambing hitam. Ini menjadi bagian dari upaya mencari aktor politik seperti yang diimajinasikan Presiden Jokowi.

Dolly menyatakan, penangkapan kader HMI tersebut hanyalah pengalihan isu dari demo terkait pidato kontroversi Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Ia menyebut, penangkapan tersebut juga bentuk kriminalisasi terhadap aktivis mahasiswa.

"Upaya tersebut juga merupakan penggembosan, pelemahan terhadap aksi bela Islam yang menuntut tangkap Ahok yang menistakan Alquran. Itu juga merupakan bukti nyata pemerintahan Jokowi antikritik dan antidemokrasi," Dolly menandaskan.

Polda Metro Jaya menetapkan lima kader HMI menjadi tersangka terkait tindak kekerasan saat aksi damai 4 November. Berdasarkan investigasi, mereka terlibat dalam upaya perlawanan terhadap petugas saat unjuk rasa kasus dugaan penistaan agama itu.

"Kelimanya statusnya sebagai tersangka. Sudah dilakukan penyelidikan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Awi Setiyono.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FP2 MotoGP Valencia: Lorenzo Tercepat, Rossi Kedelapan

Posted: 11 Nov 2016 06:50 AM PST

Liputan6.com, Valencia - Jorge Lorenzo tetap menjadi yang tercepat dalam sesi latihan bebas kedua (FP2) MotoGP Valencia, Jumat (11/11/2016). Ia mengasapi dua pembalap lainnya, Marc Marquez dan Maverick Vinales.

Setelah menjadi yang tercepat dalam FP1, Lorenzo kembali tampil maksimal siang ini atau malam WIB. Ia mencatatkan waktu 1 menit, 30,463 detik.

Sementara di posisi kedua ditempati oleh Marquez. Pembalap Repsol Honda itu mencatatkan waktu 1 menit, 30, 710 detik.

Sedangkan posisi ketiga dipegang oleh pembalap Suzuki Ecstar, Vinales. Tandem Rossi di Yamaha musim depan itu terpaut 0,312 detik dengan Lorenzo.

Nasib kurang menguntungkan dialami oleh Valentino Rossi. The Doctor hanya menempati posisi kedelapan dengan catatan waktu 1 menit, 31,257 detik.

Di belakang Rossi, ada pembalap Octo Pramac Danilo Petrucci. Sementara di posisi ke-10 ditempati oleh pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa.

1. Jorge Lorenzo Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1)    1m 30.463s
2. Marc Marquez Repsol Honda Team (RC213V) 1m 30.710s +0.247s
3. Maverick Viñales Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 30.775s +0.312s    
4. Pol Espargaro Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 1m 31.000s +0.537s
5. Andrea Dovizioso Ducati Team (Desmosedici GP) 1m 31.066s +0.603s    
6. Aleix Espargaro Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 31.186s +0.723s
7. Andrea Iannone Ducati Team (Desmosedici GP) 1m 31.189s +0.726s
8. Valentino Rossi Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 1m 31.257s +0.794s
9. Danilo Petrucci Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15) 1m 31.295s +0.832s
10. Dani Pedrosa Repsol Honda Team (RC213V) 1m 31.358s +0.895s    
11. Cal Crutchlow LCR Honda (RC213V) 1m 31.462s +0.999s
12. Scott Redding Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15) 1m 31.733s +1.270s
13. Hector Barbera Avintia Racing (Desmosedici GP14.2) 1m 31.742s +1.279s
14. Jack Miller Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) 1m 31.754s +1.291s    
15. Eugene Laverty Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2) 1m 31.776s +1.313s
16. Stefan Bradl Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 32.014s +1.551s    
17. Alvaro Bautista Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 32.206s +1.743s
18. Yonny Hernandez Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2)    1m 32.218s +1.755s
19. Bradley Smith Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 1m 32.280s +1.817s
20. Loris Baz  Avintia Racing (Desmosedici GP14.2) 1m 32.476s +2.013s
21. Tito Rabat Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V) 1m 32.646s +2.183s
22. Mika Kallio Red Bull KTM Factory Racing (RC16) 1m 33.574s +3.111s   

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

ENAM PLUS: Hujan Lebat Depan Gandaria City Banjir 50 cm

Posted: 11 Nov 2016 06:41 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tayang di Indonesia, LSF Tak Mau Isi Film Headshot Hilang

Posted: 11 Nov 2016 06:40 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Siapa yang tak bangga melihat Headshot, film asli buatan anak Indonesia, diapresiasi oleh publik internasional? Hal serupa, juga dirasakan oleh anggota Lembaga Sensor Film (LSF).

Selama ini, sejumlah masyarakat masih meyakini bahwa LSF adalah pihak yang kerap main potong adegan-adegan dalam film yang dinilai tak pantas. Lantas, bagaimana nasib Headshot yang penuh adegan brutal saat ditayangkan di Indonesia?

Cuplikan film Headshot (YouTube)

Syamsul Lusa, salah seorang anggota LSF, menyebut dirinya tak keberatan dengan adegan baku hantam dalam Headshot. "Karena konteksnya kan silat. Kalau silat, pasti berdarah," ujarnya dalam pertemuan dengan sineas Headshot di Gedung Film, Jakarta Selatan, Rabu (9/11/2016).

Lagipula, ujarnya menambahkan, film Indonesia sudah diatur berdasarkan klasifikasi rating usia. Sehingga seharusnya, film ini tak disaksikan oleh penonton yang belum pantas menontonnya. Hanya saja, kadang penonton tak memiliki kesadaran untuk menaati klasifikasi yang telah ditetapkan ini.

"Karena itu kita menggalakkan sensor mandiri, mengajarkan masyarakat untuk menonton film secara benar," kata Arturo Gunapriatna, anggota LSF yang lain.

Cuplikan film Headshot (YouTube)

Para anggota LSF ini menambahkan, mereka tak ingin asal potong adegan. Mereka tak mau ada adegan yang dihilangkan dari Headshot, yang lantas menghilangkan esensi film ini. Apalagi, film garapan Mo Brother ini telah mendapat pengakuan dari dunia internasional.

"Jangan sampai orang luar bilang film ini bagus, tapi begitu diputar di Indonesia, orang sini bingung, di mana hebatnya?" kata Syamsul Lusa menambahkan.

Hal senada, juga diungkapkan oleh Ahmad Yani Basuki, Kepala LSF. Ia menyebut bahwa anggapan soal lembaga ini kerap asal memotong film, juga tak benar. Pasalnya, mereka juga peduli dengan perkembangan film Indonesia. "Kami merasa ikut memiliki film-film Indonesia yang masuk kepada kami," katanya.

Di lain pihak, aktor utama Headshot, Iko Uwais, menyebut ia merasa puas dengan kerja LSF dalam film-filmnya terdahulu yang juga terbilang keras, seperti dua film The Raid. "Saya dulu memikirkan bagaimana nanti saat ditayangkan. Tapi setelah melihat hasilnya, saya merasa LSF telah bekerja secara bijak," katanya.

 Kunjungan pemain dan sutradara film Headshot ke kantor Liputan6.com, Jakarta, Jumat (11/11). (Liputan6.com/Fatkhur Rozaq)

Sementara itu, Headshot yang dibuat oleh rumah produksi Screenplay Infinite Films, bercerita tentang seorang pria bernama Ishmael (Iko Uwais) yang ditemukan dengan luka tembak di kepalanya. Ia lantas dirawat oleh Ailin (Chelsea Islan), seorang dokter muda yang begitu tertarik dengan latar belakang Ishmael.Ternyata Ishmael memiliki masa lalu kelam yang, akhirnya menyeret Ailin dalam bahaya.

Headshot yang juga dibintangi oleh Julie Estelle dan Zack Lee ini akan ditayangkan di Indonesia pada 8 Desember 2016.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jarang Berhubungan Seks, Miranda Kerr Merasakan Ini pada Vagina

Posted: 11 Nov 2016 06:31 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Sejak bercerai dari Orlando Bloom, Miranda Kerr memilih untuk sendiri hingga kini. Dan dia pun mengaku kurang melakukan hubungan seks yang memengaruhi tubuhnya.

"Satu hal yang saya perhatikan sekarang bahwa saya kurang melakukan hubungan seks sehingga tubuh tak lagi kencang. Padahal saat melakukan hubungan seks lengan dan perut saya kekar," terangnya.

Kalau hanya mencetak tubuh fit, Miranda Kerr dapat melakukannya dengan latihan. Tapi bagaimana dengan hal lainnya yang tak bisa digantikan dengan olahraga?

Benarkah kurangnya hubungan seks memengaruhi tubuh Anda? "Pergi tanpa seks dapat menurunkan libido, tapi itu tidak akan membuat seseorang kurang kencang," kata Lauren F Streicher, M.D, penulis love Sex Again.

Streicher mengatakan bahwa aktivitas seksual secara teratur dapat meningkatkan aliran darah di bawah, yang meningkatkan pelumasan dan elastisitas. Tapi Anda tak bisa merasakan ini jika sedang 'puasa'.

Ternyata hubungan seks benar-benar dapat meningkatkan latihan. Jadi itu sebabnya perasaan Miranda Kerr merasa tidak kencang dari sebelumnya.

Tetapi, Streicher mengatakan Anda tidak perlu kehilangan definisi otot hanya karena tidak berhubungan seks, dilansir laman Womanhealth, Jumat (11/11/2016).

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Biaya Studi Kelayakan Kereta Semi Cepat Bakal dari APBN

Posted: 11 Nov 2016 06:30 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah berencana membiayai studi kelayakan kereta semi cepat menggunakan dana yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN). Rencananya, proses tersebut dilakukan bersama dengan Jepang.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, proses pembangunan kereta cepat kemungkinan ada peran keuangan negara untuk membiayainya.

"Mungkin ada (APBN) tentu nanti akan kita lihat," kata Luhut, di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman, Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Luhut menuturkan, ada komponen yang memungkinkan dibiayai APBN, antara lain studi kelayakan. Proses tersebut diperkirakan tidak memakan banyak biaya karena itu negara akan mampu‎ membiayainya.

"Tentu ada untuk bagian-bagian komponen juga yang masuk karena misalnya studi kelayakan kita mau kita yang buat,"‎ tutur Luhut.

Luhut mengungkapkan, studi kelayakan jalur kereta semi cepat akan digarap Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) dan Jepang pada 2017.

"Pertama Jakarta- Surabaya kita feasibility study-nya bisa segera tahun depan antara BPPT plus dengan dari Jepang," ujar Luhut.

Studi kelayakan pembangunan jalur kereta semi cepat Jakarta-Surabaya diperkirakan selama enam bulan. Hal tersebut dilakukan karena ada beberapa tikungan pada jalur kereta lama yang terlalu tajam yang harus diuruskan.

‎"Berapa lama, mungkin enam bulan karena ada beberapa tikungan mungkin terlalu tajam harus diluruskan,‎" tutur Luhut.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Now Live Streaming Persela Lamongan Vs Sriwijaya FC

Posted: 11 Nov 2016 06:30 AM PST

Liputan6.com, Lamongan - Persela Lamongan akan menjamu Sriwijaya FC di Stadion Surajaya, Jumat (11/11/2016). Laga ini penting bagi kedua tim untuk mendongkrak posisi di klasemen.

Saat ini Persela berada di posisi ke-17 klasemen sementara. Laskar Joko Tingkir mengoleksi 24 poin dari 27 laga.

Sementara itu Sriwijaya FC masih terpaku di posisi kelima klasemen. Anak asuh Widodo C Putro itu baru mengoleksi 44 poin dari jumlah laga yang sama.

Kemenangan bagi Persela bakal membawa mereka menjauhi papan bawah klasemen. Terlebih dukungan penuh suporter akan membuat kepercayaan diri anak asuh Aji Santoso meningkat.

Sedangkan Laskar Wong Kito butuh tiga angka untuk mendekat ke papan atas klasemen. Meski kondisi mental sedang buruk karena gagal menang dalam dua laga terakhir.

Laga ini bisa Anda saksikan di layar SCTV mulai pukul 21.30 WIB. Selain itu, Anda juga bisa saksikan tayangan ini lewat livestreaming dengan klik di sini...

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tip Memilih Sepatu Pernikahan Idaman

Posted: 11 Nov 2016 06:30 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Setiap pengantin wanita ingin mengenakan sepasang sepatu impian untuk menyempurnakan penampilan di hari pernikahan. Namun, pemilihan alas kaki yang salah malah akan membuat kita bisa tidak menikmati pesta dengan maksimal.

Sebab sepanjang hari pernikahan, Anda akan melakukan banyak aktivitas, mulai dari berjalan, berdiri, atau bahkan menari. Sepasang sepatu yang pas mampu meringankan "tugas" tersebut.

Selain model, bahan, warna, dan kenyamanan, berikut 3 kiat sederhana yang perlu diperhatikan saat memilih sepatu pernikahan yang pas:

Permukaan lantai

Jika ingin tampak cantik dan aman selama pesta pernikahan, perhatikan permukaan lantai area pesta pernikahan Anda. Apabila pesta dilakukan di dalam ruangan, Anda memiliki berbagai variasi sepatu aman yang dapat dipilih. Mulai dari sepatu berhak tinggi dengan model open-toe hingga sling back.

Sedangkan untuk Anda yang akan menyelenggarakan pesta outdoor, seperti di pantai dan kebun, pilihan sepatu yang cocok adalah model wedges dengan hak rendah. Sebab sepatu model ini akan bantu menyokong tubuh saat berada di atas pasir atau rumput. Pastikan Anda juga membawa alas kaki cadangan, seperti sepatu flat atau sandal untuk mengganti saat sepatu mulai terasa tak nyaman.

Latihan terlebih dulu

Jangan gunakan sepatu baru saat hari pernikahan. Anda perlu tahu seberapa nyaman sepatu yang digunakan.

Pakailah sepatu baru yang ingin digunakan di pernikahan beberapa minggu sebelumnya. Latihlah kaki menggunakan sepatu baru itu untuk berdiri dan berjalan di sekeliling rumah agar kaki bisa terbiasa dengan sepatu baru Anda.

Mungkin awalnya kaki akan lecet, tapi jika rutin berlatih maka lama-kelamaan kaki akan semakin nyaman dan kulit sepatu akan melonggar. Hasilnya, saat hari-H tiba sepatu pun siap digunakan secara optimal.

Perhatikan detail

Perhatikan juga segala detail yang berhubungan dengan prosesi adat. Misal, penggunaan henna di tangan dan kaki. Jika Anda memang akan menggunakan henna, sepatu model T-strap adalah pilihan yang cocok. Sebab model ini akan memperlihatkan keindahan desain henna di kaki.

Ingatlah untuk melakukan pedikur jika nanti akan menggunakan sepatu model open-shoes. Lalu, pilihlah desain nail art dan warna kuteks yang sesuai dengan tema pernikahan Anda.

Bridestory.com

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3: Gara-Gara Ini Guru Honorer di Jambi Kembalikan Gaji

Posted: 11 Nov 2016 06:24 AM PST

Liputan6.com, Jambi - Ratusan guru dan staf honorer yang tersebar di 187 SD dan 25 SMP di Kota Jambil, diwajibkan mengembalikan sebagian gaji mereka dari Januari hingga Juni 2016. Sebab, honor tersebut bersumber dari dana BOS dan APBD Kota Jambi. Alhasil, gaji yang mereka terima selama enam bulan tersebut dobel.

Hingga malam ini berita tersebut paling banyak menyita perhatian pembaca Liputan6.com, terutama di kanal Regional, Jumat (11/11/2016). 

Selain itu, sesosok mayat di tengah sawah yang sedang tertawa juga tak kalah mencuri perhatian. Bahkan sempat menjadi viral setelah seorang netizen asal Pati, Jawa Tengah, Hendro Wiyono mengunggah lima foto melalui akun Facebook.

Ada pula kabar tentang salah melafalkan urutan sila Pancasila yang dilakukan oleh Wali Kota Parepare, kota kelahiran Presiden ke-3 RI BJ Habibie.

Setelah menyebutkan sila pertama, Ketuhanan yang Maha Esa, sang wali kota melafalkan sila kelima menjadi urutan sila kedua.

Berikut berita-berita terpopuler yang terangkum dalam Top 3 Regional:

1. Guru Honorer di Jambi Wajib Kembalikan Gaji Rp 1,1 Miliar

Wali Kota Jambi bersilaturahmi dengan ratusan guru honorer. (Liputan6.com/Bangun Santoso)

Ratusan guru dan staf honorer di Kota Jambi kini tengah resah. Pasalnya, Pemkot Jambi mewajibkan mereka mengembalikan gaji selama 6 bulan dengan total Rp 1,1 miliar.

Wali Kota Jambi Sy Fasha menjelaskan ada kesalahan di Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Jambi dalam pembayaran 390 orang guru dan staf honorer di Kota Jambi karena terlambat memverifikasi data para guru yang menerima honor dari APBD.

Ratusan guru dan staf honorer itu menerima gaji ganda antara Januari-Juni 2016. Gaji honor itu bersumber dari dana BOS dan APBD Kota Jambi.

"Ini ternyata melanggar Permendikbud Nomor 80 tahun 2015," kata Fasha.

Selengkapnya...

2. 'Mayat' di Tengah Sawah Tertawa Saat Dievakuasi Polisi

Awalnya, warga hanya menjadikan sosok

Sesosok tubuh tidur menyamping dan tak bergerak terbaring di tengah sawah. Warga yang melihat awalnya hanya menjadikannya tontonan. 

Mereka lalu terjun ke sawah hendak mengevakuasi sosok yang dikira mayat. ""Baaa.... hahahahahahaa," tiba-tiba 'mayat' itu tertawa, Kamis, 10 November 2016.

Temuan itu kemudian menjadi viral setelah seorang netizen asal Pati, Jawa Tengah, Hendro Wiyono mengunggah lima foto melalui akun Facebook. 

Selengkapnya... 

3. Kala Wali Kota di Kampung Presiden Habibie Lupa Urutan Pancasila

Wali Kota Parepare melafalkan sila kedua Pancasila dengan isi sila kelima. (Liputan6.com/Fauzan)

Dalam memperingati Hari Pahlawan, Pemerintah Kota Parepare, kota kelahiran Presiden ke-3 RI BJ Habibie, menyelenggarakan upacara bendera.

Kegiatan itu diikuti seluruh pejabat dan pegawai negeri sipil (PNS), anggota TNI, aparat kepolisian, anggota veteran, pelajar dan sejumlah organisasi kepemudaan (OKP).

Namun, ada yang tak biasa dalam upacara peringatan Hari Pahlawan itu. Saat itu, Wali Kota Parepare Taufan Pawe salah melafalkan urutan sila Pancasila.

Setelah menyebutkan sila pertama "Ketuhanan yang Maha Esa", Taufan Pawe keliru dalam menyebutkan sila kedua. Saat itu, insiden terpeleset lidah terjadi. Ia yang seharusnya mengucapkan "Kemanusiaan yang adil dan beradab", Taufan malah melafalkan sila yang terakhir yakni "Keadilan sosial...."

Tak sedikit peserta upacara kaget dan tertawa, ada juga yang berupaya menahan tawa.

Selengkapnya...

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Abu Sayyaf Tembak 1 Pelaut dan Sandera 6 Awak Kapal Barang

Posted: 11 Nov 2016 06:21 AM PST

Liputan6.com, Manila - Sekelompok pria bersenjata dilaporkan menembak seorang pelaut dan menculik 6 lainnya pada Jumat (11/11/2016). Insiden itu terjadi ketika sebuah kapal pengangkut barang dicegat saat melintas di perairan Filipina yang berada tak jauh dari pulau benteng militan Abu Sayyaf.

Menurut laporan yang dikutip dari Reuters, Jumat, kapal kargo itu rencananya berlayar menuju Kota Davao yang terletak di Provinsi Mindanao. Kapal itu kemudian dicegat oleh 10 orang pria bersenjata, saat melintasi Pulau Basilan.

"Satu awak kapal ditembak dan telah dievakuasi menuju rumah sakit terdekat," penjaga pantai Komandan Jerome Cayabyab.

Jerome mengatakan nasib pelaut yang disandera masih belum dapat dikonfirmasi. Mereka dipindahkan ke perahu yang lebih kecil dan cepat.

Penculikan ini dilaporkan merupakan yang kedua kalinya dan satu minggu terakhir. Sebelumnya abu Sayyaf menyatakan mereka menculik seorang warga Jerman dan menembak mati seorang lainnya.

Penyerangan kapal penumpang terbaru ini terjadi setelah Presiden Duterte memberikan izin kepada Malaysia dan Indonesia untuk memasuki wilayahnya, dalam pencarian sandera yang diculik.

Sejak Maret lalu, kelompok militan yang telah bersumpah akan mengabdi pada ISIS itu telah melakukan beberapa pencegatan kapal yang berlayar di dekat perbatasan Malaysia dan Filipina.

Tidak hanya mencegat, Abu Sayyaf bahkan menculik puluhan pelaut dari Indonesia dan Malaysia. walaupun beberapa sandera telah dilepaskan, kelompok militan yang lebih terlihat seperti bandit ini dilaporkan membunuh 2 tawanannya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jepang Bakal Kucurkan US$ 1,7 Miliar untuk Pelabuhan Patimban

Posted: 11 Nov 2016 06:20 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Jepang mengucurkan US$ 1,7 miliar atau sekitar Rp 22,52 triliun (asumsi kurs Rp 13.250 per dolar Amerika Serikat) untuk pembangunan pelabuhan internasional Patimban, Subang Jawa Barat. Saat ini diselesaikan segala masalah agar pembangunan dapat segera dilaksanakan.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, saat ini sudah tidak ada masalah dengan pendanaan pembangunan pelabuhan Patimban. Jepang telah memberikan kepastian pendanaan US$ 1,7 miliar.

‎"Kemudian pendanaan tidak ada masalah menurut pak Bambang (Kepala Bappenas). ‎Itu US$ 1,7 miliar dari pembayaran dari pemerintah Jepang," kata Luhut, di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman, Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Luhut menuturkan, Jepang ingin terlibat dalam manajemen pelabuhan tersebut. Pemerintah Indonesia akan memberikan kesempatan tersebut, karena akan ada transfer pengetahuan ke pekerja Indonesia.

Pengoperasian pelabuhan berkapasitas 30 juta teus tersebut akan didukung dengan terminal barang di luar pelabuhan (dry port). Kereta barang untuk mengantisipasi  kepadatan arus‎ barang di pelabuhan tersebut.

Namun saat ini masih ada masalah yang harus diselesaikan untuk memulai pembangunan pelabuhan Patimban. Pemerintah Pusat dan Daerah akan berkoordinasi untuk menyelesaikannya dengan membuat  Rencana Tata Ruang dan Rencana Tata Wilayah (RT RW), serta pembebasan lahan.

‎"Kemudian, masalah Patimban itu penyelesaian RT RW dengan Gubernur dan Bupati sehingga bisa pembebasan tanah itu paralel dilakukan," tutur Luhut.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ulang Tahun Pernikahan, Istri Ustaz Solmed Ingin Tambah Anak

Posted: 11 Nov 2016 06:20 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Kebahagiaan tengah menyelimuti pasangan Ustaz Solmed dan April Jasmine. Hari ini, Jumat (11/11/2016) pasangan suami istri ini merayakan lima tahun masa pernikahan mereka.

 Ustaz Solmed dan April Jasmine saat memberi keterangan pers terkait kabar Ustaz Solmed dikeroyok warga Serang. [Foto: Herman Zakharia/Liputan6.com]

Setiap tahun, di tanggal dan bulan yang sama, tidak ada yang dilakukan keduanya selain mengucap syukur kepada Yang Maha Kuasa. Berkat karunia-Nya, pernikahan Ustaz Solmed dan April Jasmine bertambah usianya setiap tahun.

"Alhamdulillah tepat hari ini 5 tahun sudah perjalanan cinta kita duhai kekasihku Ayank saleh mahmoed. Allah mempertemukan kita, menyatukan kita dalam ikatan pernikahan," ungkap April di Instagram pribadinya.

Lima tahun bukan waktu yang lama tapi tidak mudah juga untuk meraihnya. Tak jarang, rumah tangga Ustaz Solmed dan April Jasmine diterpa angin kencang selama bertahun-tahun berjalan.

 April Jasmine dan Ustaz Solmed

"5 tahun mungkin keliatan sebentar ya utk yg pernikahannya sdh puluhan tahun, tapiii tetep aja rumah tangga kan gampang2 susah #tsaah ...semua terbentuk oleh waktu, gara2 cemburuan dan ngambeknya aku, kamu jd suami yang lebih jaga perasaanku," sambungnya.

Selain berdoa untuk kebahagiaan rumah tangganya, ada satu keinginan April Jasmine di tahun kelima pernikahan mereka. Artis 31 tahun itu berharap kembali diberikan anak kedua.

 April Jasmine dan Ustaz Solmed

Pasalnya, putra pertama mereka, Sulthan Mahmoed Qusyairi saat ini telah berusia tiga tahun dan dirasa sudah cocok untuk memiliki adik.

"Alhamdulillah ya Allah syukurku padaMu yg telah menghadirkan Saleh Mahmoed dan Sulthan Mahmoed dlm kehidupanku... Aku msh berharap ada adik sulthan lg mohon doanya ya semua, biar sulthan pny adik..aamiiin..luv u ayah," papar istri Ustaz Solmed itu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Terpesona Black Magnolia Karya Perdana Adreas Odang di IPMI

Posted: 11 Nov 2016 06:15 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Nuansa gloomy dihadirkan desainer Andreas Odang untuk penampilan perdananya di panggung IPMI Trend Show 2017. Sebanyak 15 look dikemas dengan apik dalam koleksi bertajuk Black Magnolia.

Sang desainer memilih tema tersebut sebagai representasi emosi dan nilai sentimentil personal dari sisi pribadi Odang. Ia sengaja menyoroti rasa duka dan emosi dari rasa kehilangan dan kesendirian.

Koleksi Odang merupakan busana semi couture karena dikerjakan dengan prinsip dan teknik adi busana. Koleksi ini sekaligus menjadi ajang pembuktian desainer muda IPMI ini dalam merancang gaya yang lebih struktural dan kontemporer. Sebab, Odang selama dikenal dengan gaun pesta yang cantik dan klasik.

Siluet pun cukup kaya dengan sentuhan feminin seperti long gown mermaid atau mini dress dengan potongan A line. Ada pula ball gown dengan potongan one shoulder. Aksen exaggerate pada bahu terlihat begitu dramatis.

Andreas Odang

Odang juga mewarnai koleksinya dengan aksen pleated dan embroidery kristal hitam. Kombinasi provokatif juga terlihat pada dress off shoulder dengan detail ruffle dan pipe pants.

Sesuai dengan tajuk koleksinya, warna hitam yang tegas dipilih Odang kali ini. Warna ini juga memperkuat inspirasi art deco yang kental dalam koleksinya. Selain juga menegaskan emosi kalut dan kosong sekaligus tegas dan teduh.

Odang juga bereksplorasi dengan tekstur dan layering untuk menunjukkan dimensi dari warna hitam. Prinsip ini diterapkan dari inspirasi tekstur car dan kuas berlapis dalam sebuah lukisan abstrak.

Bahan taffeta, jacquard, duchess, organza, dan chiffon mewarnai koleksinya. Koleksi "Black Magnolia" pun terasa lebih dramatis dengan aksesori tangan oleh desainer Rinaldy A Yunardi yang berwarna keperakan.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemerintah Cari Skema Pendanaan Kereta Cepat Jakarta-Surabaya

Posted: 11 Nov 2016 06:10 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah sedang mencari skema pendanaan ‎yang tepat untuk pembangunan kereta semi cepat Jakarta-Surabaya. Targetnya, dalam dua pekan ke depan skema tersebut sudah ditetapkan.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, pemerintah sedang memilih alternatif pendanaan untuk proyek kereta semi cepat Jakarta-Surabaya. Sejauh ini terdapat dua skema pendanaan yang kemungkinan bakal dipilih.

Skema pertama adalah kerjasama antara Pemerintah dengan Pemerintah atau Government to Government (G to G). SKema kedua adalah skema perusahaan dengan perusahaan ‎atau Business to Business (B to B).

"Pak Bambang Brodjonegoro (Kepala Bappenas) memberikan alternatif, apakah B-to-B atau G-to-G. Ini 10 tahun grace period pembiayaan 40 tahun," kata Luhut, di Kantor Koordinator Bidang Kemaritiman, Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Menurut Luhut‎, kedua pilihan skema pendanaan tersebut akan dikaji oleh Kepala Bappenas. Targetnya, dalam dua pekan ke depan sudah menemukan jalan keluar dan akan dibahas kembali dalam rapat koordinasi. "Pak Bambang sedang exercise. Tanggal 25 kita akan putuskan," ungkap Luhut.

Setelah menemukan keputusan skema pendanaan yang akan digunakan dalam proyek tersebut, Pemerintah Indonesia akan bertemu dengan Pemerintah Jepang pada Desember untuk mempresentasikan skema yang telah ditetapkan.

"Nanti minggu pertama Desember sudah terkumpul, minggu medua Desember ketemu pihak Jepang selesaikan masalah itu," tutur Luhut. (Pew/Gdn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tak Mau Tersaingi, Rossi Bakal Main Rahasia Dengan Vinales

Posted: 11 Nov 2016 06:10 AM PST

Liputan6.com, Valencia - Valentino Rossi percaya Maverick Vinales punya kemampuan setara dengan Jorge Lorenzo. Itu sebabnya pembalap Movistar Yamaha itu tidak akan mau berbagi resep sukses kepada Vinales.

Selama ini hubungan Rossi dan Vinales relatif dekat. Meski berbeda tim, namun keduanya saling menghormati di dalam dan luar sirkuit.

Tetapi hubungan itu diprediksi memburuk ketika keduanya bersatu musim depan. Pasalnya, Vinales sendiri telah membuktikan kalau dia pembalap yang kompetitif meski hanya membesut Suzuki musim ini.

"Saya punya hubungan yang baik dengan Vinales. Semoga saja hubungan ini terus terjaga dengan normal dan saling menguntungkan," kata Rossi seperti dilansir Motorsport.

"Tetapi di waktu yang sama saya harus merahasiakan hal-hal penting darinya. Maklum, dia merupakan pesaing pertama saya," ucap Rossi menambahkan.

Musim ini Rossi sukses finis di posisi kedua klasemen dengan koleksi 236 poin. Sementara Vinales masih tertahan di posisi keempat klasemen dengan koleksi 191 poin.

"Vinales selevel dengan Lorenzo. Meski masih muda, Vinales punya kecepatan yang sama. Jadi sangat menarik melihat Vinales di Yamaha dan Lorenzo di Ducati," kata Rossi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ketua KPI: Televisi Harus Menjadi Tuntunan

Posted: 11 Nov 2016 06:10 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Yuliandre Darwis mengatakan, penonton televisi di Indonesia sudah mengapresiasi tayangan-tayangan yang menyuguhkan kualitas. Hal ini terlihat dari survei yang dilakukan dengan Ikatan Sarjana Komunikasi Indonesia (ISKI) dan 12 perguruan tinggi di Indonesia.

"Begitu banyak fenomena yang terjadi khususnya perubahan industri dalam konten, dan ternyata apresiasi masyarakat itu sangat tinggi. Ketika ada penilaian-penilaian, bisa dilihat hari ini bahwa rating itu semakin lama dalam tanda kualitatif maupun kuantitatif sudah baik, artinya layar kaca itu memang sudah berubah," ujar Yuliandre usai pemaparan Survei Indeks Kualitas Program Siaran Periode ke-3 di Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Dia mengungkapkan, meskipun banyak tayangan televisi sudah mengar‎ah menjadi lebih baik, penurunan indeks penilaian justru ditunjukkan oleh program berita.

"Tetapi ada juga yang menjadi sorotan kasus pemberitaan, pemberitaan malah skoringnya berkurang 0,10. Jadi ini akan menjadi sebuah evaluasi khusus, tentunya di bulan Juli dan Agustus kenapa ini menjadi turun," ungkap Yuliandre.

Akan tetapi, hal berbeda justru ditunjukkan oleh program wisata budaya. Indeks penilaian tertinggi justru terjadi pada program ini dengan mendapatkan nilai 4,31.‎ Tren positif ini juga sudah terjadi pada program infotainment.

"Kita lihat bahwa cinta budaya, cinta Indonesia sudah dilihatkan dengan program wisata budaya dan (program) anak-anak yang memberikan sebuah edukasi yang baik, kemudian infotainment tidak nakal lagi dalam artian selalu membuka aib, fitnah orang lain, sekarang sudah menjadi hal yang positif," kata Yuliandre.

Dia berharap, televisi dapat menjadi independen dan berimbang dalam menyampaikan informasi. Seperti layaknya guru yang memberikan tuntunan yang mencerahkan bagi muridnya.

"Sudah selayaknya TV menjadi sebuah tuntunan di masyarakat dan itu menjadi cyber teacher, guru baru bagi masyarakat dan bisa diyakinkan keyakinan itu dengan semakin banyak orang mempercayai untuk nonton TV kembali‎," Yuliandre memungkasi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hujan Deras, Jalan Kemang Raya Kembali Tergenang

Posted: 11 Nov 2016 06:01 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

PSSI Punya Ketum Baru, Ini Harapan KONI

Posted: 11 Nov 2016 06:01 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum (Ketum) KONI, Tono Suratman punya harapan besar pada Ketua Umum (Ketum) PSSI yang baru, Edy Rahmayadi. Ia ingin persepak bolaan Indonesia bisa berbicara di level internasional.

Letnan Jenderal Edy Rahmayadi terpilih sebagai Ketum PSSI periode 2016-2020. Dia menang telak atas para pesaingnya saat pemungutan suara di Kongres Pemilihan PSSI yang bertempat di Hotel Mercure, Ancol, Kamis (10/11/2016).

Dalam pemilihan tersebut, Edy menang mutlak setelah mengumpulkan 76 suara. Dia mengalahkan mantan Panglima Jenderal TNI (purn) Moeldoko yang meraih 23 suara. Sementara Eddy Roempoko meraih satu suara. Sedangkan sisanya yang berjumlah tujuh suara memilih abstain.

"Dengan terpilihnya Pak Edy, dengan semangat muda, ilmu kemiliteran, disiplin dan tanggung jawab, saya harap kebangkitan PSSI bisa terwujud bahwa olahraga sepak bola adalah milik bersama," kata Tono Suratman seperti dikutip dari Antara.

Dalam melaksanakan tugasnya, Edy yang saat ini menjabat Pangkostrad akan didampingi dua Waketum. Yakni  Joko Driyono dan Iwan Budianto.

Dari 107 pemilik suara dalam kongres, Joko Driyono unggul dengan koleksi 78 suara. Sementara CEO klub Arema Cronus Iwan Budianto membuntutinya lewat raihan 73 suara.

"Ke depan tantangan sepak bola Indonesia sangat besar. Banyak kejuaraan yang dihadapi, termasuk bagaimana menyiapkan formula pembinaan yang tepat," kata Tono Suratman.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tax Amnesty Bisa Hapus Tuntutan Kasus Pajak?

Posted: 11 Nov 2016 06:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) belum bisa memberikan keterangan terkait permintaan penghentian kasus pajak yang menyangkut PT Mobile 8 Telecom. Alasan pembatalan tersebut karena perusahaan telah mengikuti tax amnesty.

Direktur Penyuluhan, Pelayanan dan Hubungan Masyarakat DJP Hestu Yoga Saksama mengatakan akan melakukan pemeriksaan terkait masalah tersebut. "Aku belum bisa komentar, aku cek dulu deh seperti apa, aku belum bisa komentar itu," kata dia saat dihubungi Liputan6.com di Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Dia juga belum bisa memberikan keterangan apakah masalah tersebut sudah dilaporkan ke DJP. "Nah itu dia, aku mesti cek dulu, seperti apa permasalahnnya, aku belum bisa komentar itu," kata Yoga.

Dikonfirmasi terpisah, Direktur Penegakkan Hukum DJP, Dadang Suwarna menjelaskan, penyelidikan dan penyidikan kasus restitusi pajak oleh Mobile 8 ditangani Kejaksaan Agung sehingga muncul gugatan Pra Peradilan.

"Proses penyelidikan dan penyidikan itu (Mobile 8) ada di Kejaksaan Agung, jadi wewenang ada di sana, bukan di DJP. Makanya sekarang di Pra Peradilan kan," terangnya.

Oleh karena itu, meskipun salah satu tersangka dari Mobile 8 ikut program pengampunan pajak, diakui Dadang, proses hukum terus berjalan karena kasus tersebut sedang ditangani di Kejaksaan Agung, bukan di kantor DJP.

"Kasus ini kan lagi diproses di Kejaksaan Agung, maka putusannya kembali ke mereka, bukan di kami, jadi tidak ada urusan dengan tax amnesty. Tax amnesty itu berlaku kalau proses penyidikannya di kantor DJP," jelas Dadang.

"Kalau kami yang melakukan penyidikan, kami akan mengacu sesuai Undang-undang (UU) Tax Amnesty. Tapi karena ini orang lain yang nanganin, ya tidak bisa karena berbeda walaupun kasus sama. Jadi jalan terus (proses hukum)," tandas Dadang.

Untuk diketahui, dalam keterangan tertulis yang diterima Liputan6.com, kuasa hukum PT Mobile 8 Telecom Hotman Paris Hutapea menyatakan dua tersangka dalam kasus pajak akan melakukan gugatan pra peradilan terhadap Kejaksaan Agung di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

"Sidang pertama akan dilakukan pada tanggal 14 November 2016 jam 10.00 WIB," kata dia dalam keterangan tertulis.

Kasus ini merupakan tes pertama pelaksanaan Undang-undang Tax Amnesty. Alasannya, salah satu pihak dalam transaksi voucher telah mengajukan pengampunan pajak dan membayar uang tebusan ke kas negara.

"Apakah benar dipenuhi janji bahwa pemohon tax amnesty tidak akan diperiksa dan tidak disidik seperti diatur dalam Undang-undang Tax Amneesty dan seperti yang dijanjikan oleh Bapak Joko Widodo dan Bapak Jaksa Agung?" ujar dia. 

Sedangkan Juru Bicara Grup MNC Syafril Nasution menjelaskan, perusahaan telah melepas saham dari Mobile 8 sehingga tidak bisa berkomentar banyak mengenai masalah ini. "Sejak tahun 2008 Mobile 8 bukan dalam grup MNC sehingga saya tidak bisa memberikan komentar," jelas dia.

Untuk diketahui, sebelumnya Mobile 8 Telecom dimiliki oleh Global Mediacom. Sejak 2008, Global Mediacom melepas saham Mobile 8 Telecom secara bertahap. Global Mediacom adalah perusahaan yang masuk dalam Grup MNC. (Amd/Fik/Ahm/Gdn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pengacara Mario Teguh Janji Akan Buka Hasil Tes DNA

Posted: 11 Nov 2016 06:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Pengacara Mario Teguh, Vidi Galenso Syarief membenarkan kabar tes DNA yang dilakukan kliennya. Menurut Vidi, tes tersebut dilakukan oleh pihak kepolisian seperti yang diminta Mario Teguh.

"Sudah dilakukan beberapa waktu lalu. Dilaksanakan secara legal oleh pihak polisi. Kalau swasta kan nonlegal ya," kata Vidi Galenso Syarief, saat dihubungi, Jumat (11/11/2016).

Ario Kiswinar (Youtube)

Pihaknya berjanji akan selalu terbuka dengan hasil tes DNA nanti. Kata Vidi, Mario Teguh bersedia melakukan tes DNA hanya untuk memenuhi rasa penasaran netizen. Pasalnya, sejak kasusnya bergulir banyak netizen yang mencela Mario Teguh karena dianggap tidak mengakui status Ario Kiswinar sebagai anak.

"Kami sih enggak apa-apa. Tes DNA enggak perlu dirahasiakan. Ini kan cuma untuk memenuhi (permintaan) netizen saja," ujarnya.

Ario Kiswinar dan ibunya, Aryani Soenarto saat akan memasuki SPKT Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (30/9). Kiswinar dan Ariyani membuat laporan terkait pelanggaran ITE dan pencemaran nama baik yang dilakukan Mario Teguh. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Menurutnya, apapun hasil tes DNA nanti, tak akan memengaruhi kehidupan atau kasus yang dihadapi Mario Teguh dan Kiswinar.

"Apapun hasilnya sudah enggak ada pengaruhnya. Kalau positif kan si Kis punya akta kelahiran. Jadi masalahnya apa? Kan aktanya enggak pernah dibantah atau dibatalkan. Dan kalau negatif, kita lihat saja nantinya," kata Vidi Galenso Syarief. (Ras)‎

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Saat Menstruasi Otak Menjadi Lebih Pintar, Benarkah?

Posted: 11 Nov 2016 06:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Menstruasi memang bukan teman baik para wanita. Efek samping yang dirasakan, membuat banyak wanita menjadi sebal ketika waktunya datang bulan. Mulai dari perut kram, pegal-pegal, mood yang naik turun, hingga tidur yang tidak nyenyak.

Namun, tampaknya sekarang Anda harus mulai bergembira ketika saat menstruasi telah tiba. Menurut penelitian terbaru yang dilansir dari Marieclaire.co.uk, Jumat (11/11/2016), wanita bisa menjadi lebih pintar ketika menstruasi. 

Mungkin pernyataan ini tak sepenuhnya benar. Tapi, Penelitian tersebut menemukan ukuran otak akan berubah ketika Anda mengalami menstruasi. Bagian otak yang bernama hippocampus mengalami peningkatan ukuran pada saat tersebut.

Dalam studi ini, peneliti melakukan pindaian terhadap otak seorang wanita tiap beberapa hari dalam 2 periode menstruasi. Hasilnya, hormon estrogen wanita tersebut meningkat, dan bagian hippocampus juga meningkat.  Bagian hippocampus dalam otak berfungsi untuk mengontrol dan membuat ingatan baru, bagian ini juga yang mengatur mood dan emosi seseorang. 

"Dalam tubuh tikus, tak hanya struktur otak yang berubah, namun perilaku yang berbeda juga terbentuk ketika mengalami menstruasi" jelas salah satu peneliti yang ingin melakukan studi lebih lanjut.

Jadi, walaupun menstruasi belum terbukti dapat membuat Anda lebih pintar, namun peningkatan ukuran hippocampus saat menstruasi dapat mengubah aktivitas otak Anda.

Ini bukan pertama kalinya penelitian tentang menstruasi berpengaruh pada otak. Di tahun 2014, studi di Inggris menemukan bahwa kram perut karena menstruasi memiliki efek terhadap fungsi otak.

Studi tersebut menemukan bahwa peserta yang mengalami sakit karena menstruasi tidak melakukan sebuah tes dengan baik, karena perhatian yang terganggu akan rasa sakit. Penelitian sebelumnya juga menemukan bahwa tingkat estrogen yang berkurang berhubungan dengan kesusahan seseorang belajar hal yang baru.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Donald Trump Picu Laju IHSG Lesu dalam Sepekan

Posted: 11 Nov 2016 05:54 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) lesu sepanjang pekan kedua November 2016. Hasil pemilihan presiden Amerika Serikat (AS) yang mengejutkan pasar menjadi pendorong tekanan IHSG. Donald Trump unggul suara dengan pesaingnya Hillary Clinton dalam perolehan suara pemilihan presiden AS

Mengutip laporan PT Ashmore Assets Management Indonesia, pemilihan Presiden AS menjadi kunci utama yang berdampak perdagangan baik obligasi dan saham pada pekan ini.

IHSG turun 2,4 persen dari level 5.362 pada Jumat 4 November 2016 menjadi 5.231,97 pada Jumat (11/11/2016). Investor asing pun melakukan aksi jual sekitar US$ 166 juta atau sekitar Rp 2,18 triliun (asumsi kurs Rp 13.166 per dolar Amerika Serikat).

Analis PT Reliance Securities Lanjar Nafi menuturkan, pergerakan IHSG menguat di awal pekan berkurang lantaran pesimisme investor melihat nilai tukar rupiah melemah terhadap dolar Amerika Serikat pada akhir pekan ini.

Data ekonomi Indonesia yang keluar pada pekan ini tidak begitu baik. Tingkat penjualan eceran dan indeks harga properti turun signifikan.

Laporan Ashmore Assets Management Indonesia menyebutkan data pertumbuhan ekonomi Indonesia turut mempengaruhi gerak IHSG. Tercatat, ekonomi Indonesia tumbuh 5,02 persen pada kuartal III 2016. Angka ini di bawah harapan sekitar 5,1 persen.

Indonesia pun rentan aksi jual lantaran kepemilikan asing di obligasi pemerintah cukup tinggi mencapai 39 persen. Imbal hasil obligasi pemerintah Indonesia naik menjadi 7,9 persen dari 7,3 persen pada pekan sebelumnya.

Ada pun sejumlah kunci utama yang pengaruhi perdagangan antara lain kemenangan Donald Trump atas Hillary Clinton dalam pemilihan presiden AS 2016. Dalam hitungan electoral, Donald Trump memenangkan 290 suara sedangkan Hillary Clinton sekitar 228.

Kemudian apa saja yang perlu dicermati ke depan. Salah satunya imbal hasil treasury atau surat utang Amerika Serikat (AS). Imbal hasil US treasury naik 2,1 persen.

Kenaikan imbal hasil tersebut didorong ada harapan kenaikan inflasi yang dipicu oleh keinginan presiden terpilih AS Donald Trump. Dalam pernyataan Donald Trump menargetkan ekonomi tumbuh 3,5 persen-4 persen.

Untuk mencapai target itu, Donald Trump berencana menaikkan upah minimal 38 persen. Kemudian mengurangi pajak, dan mendorong pengeluaran dana untuk infrastruktur.

Sentimen tersebut berdampak terhadap imbal hasil obligasi Indonesia. Imbal hasil obligasi pemerintah Indonesia naik 50 basis poin dalam dua hari ini. "Kami melihat volatilitas juga berdampak ke pasar saham. Pada Jumat pekan ini IHSG turun empat persen," tulis riset PT Ashmore Assets Management Indonesia.

Ashmore Assets Management Indonesia melihat kalau pergerakan US treasury sesuai harapan di tengah target inflasi 2 persen. Saat ini US treasury bertenor 10 tahun naik sekitar 60 basis poin. Sedangkan obligasi pemerintah Indonesia 7,9 persen dengan harapan inflasi empat persen pada 2017. Jadi imbal hasil obligasi pemerintah Indonesia masih menarik.

Ashmore Asset Management menyebutkan kalau volatilitas masih akan meningkat dalam jangka pendek. Ashmore pun melihat Bank Indonesia (BI) akan kurangi volatilitas di pasar uang.

"Indonesia khususnya menawarkan potensi menarik dalam perdagangan global baik ASEAN dan Asia Pasifik. Pasar domestik pun tetap solid dengan tingkat bunga lebih rendah sehingga meransang pertumbuhan. Foreign direct investment (FDI) akan lebih tinggi. Ini membuat imbal hasil lebih menarik dengan inflasi rendah," tulis Ashmore Assets Management Indonesia.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lawan Persib, Persipura Tanpa Strategi Khusus

Posted: 11 Nov 2016 05:50 AM PST

Liputan6.com, Bandung - Pelatih Persipura Jayapura, Angel Alfredo Vera mengaku tidak ada strategi khusus yang akan digunakannya untuk menghadapi Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu (12/11/2016). Mereka bakal bermain seperti biasa tanpa menganggap laga ini sebagai big match.

Saat ini Persipura berada di posisi ketiga klasemen Torabika Soccer Championship 2016 presented by IM3 Ooredoo. Mereka mengoleksi 50 poin dari 27 laga.

Sementara Maung Bandung terpaku di posisi ke-10 klasemen. Mereka baru mengoleksi 38 poin dari 26 laga.

"Persib main di kandang atau luar sama tidak akan berubah, jadi tidak akan ada strategi khusus. Terpenting kami usahakan untuk kontrol pertandingan di permainan kami sendiri," kata Alfredo saat jumpa pers di Graha Persib, Jumat (11/11/2016).

"Setiap pertandingan sama saja. Semoga semua penonton datang," ujarnya menambahkan.

Beberapa pemain dipastikan absen seperti Nelson Alom serta sang kapten Boaz Solossa yang harus membela Timnas Indonesia. Meski begitu kekuatan tim Mutiara Hitam tersebut tidak akan berkurang.

"Buat saya semua pemain penting dan siapa saja yang terpilih nanti di lapangan memang cocok dan bagus di latihan," kata Alfredo.

"Sudah beberapa pertandingan kita tanpa Boaz. Kalau untuk pertandingan tidak ada perubahan tapi kalau dari sisi individu dia bagus bisa banyak membantu, menurut saya dia pemain terbaik saat ini di Indonesia. Kualitas dia lebih bagus dari yang lain," ucapnya.

Di sisi lain Vera optimistis timnya mampu membawa tiga angka dari Si Jalak Harupat. Terlebih kemenangan dibutuhkan untuk merebut puncak klasemen.

"Yang penting saya kasih style bagaimana kita mau main dan yang penting pemain percaya dengan style yang saya kasih dan bawa ke lapangan. Saya selalu berharap tim bermain bagus. Masih ada yang kurang tapi kan perlu waktu dan kerja keras untuk membenahi," katanya menambahkan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pembangunan Kereta Semi Cepat Bakal Banyak Serap Tenaga Kerja

Posted: 11 Nov 2016 05:41 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah menargetkan pembangunan kereta semi cepat Jakarta-Surabaya dilakukan akhir 2017. Pembangunan infrastruktur tersebut akan menyerap banyak tenaga kerja.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, pembangunan kereta cepat akan membawa dampak luas pada perekonomian. Lantaran banyak infrastruktur yang akan dibangun sehingga dapat menciptakan lapangan kerja baru.

"Kalau itu terjadi double track ‎kami lihat dampak ekonomi luas, karena itu akan membuat underpass 900. Sekarang 888 itu akan menciptakan ratusan ribu lapangan kerja," kata Luhut, di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman,Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Luhut menuturkan, pembangunan kereta semi cepat akan dimulai akhir 2017. Pembangunannya selama dua tahun. Kereta cepat tersebut sudah bisa beroperasi melayani masyarakat pada 2019.

"Kami berharap akan mulai ya mungkin akhir tahun depan. Kami harapkan 2019 akhir. Dua tahun (pengerjaannya)," ujar dia.

Luhut melanjutkan, pembangunan jalur kereta semi cepat dapat dilakukan dalam dua tahun, karena menggunakan jalur yang sudah ada. Pengerjaan proyek kereta semi cepat itu hanya dilakukan penyempurnaan agar jalur tersebut bisa dilalui kereta dengan kecepatan 165 kilometer (Km) per jam.

"Karena sekarang sudah ada, tinggal penguatan, akan berdampak ekonomi sangat luas. Akan ada exit ke industrial estate yang baru," tutur Luhut. (Pew/Ahm)


This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sofjan Wanandi: Semua Lagi Pusing dengan AS

Posted: 11 Nov 2016 05:37 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Tim Ahli Wakil Presiden (Wapres), Sofjan Wanandi mengaku, seluruh negara saat ini sedang memantau perkembangan situasi di Amerika Serikat (AS), termasuk Indonesia. Utamanya menyoroti arah kebijakan Presiden AS terpilih Donald Trump.

"AS negara dengan ekonomi terbesar, jadi kita mesti lihat dalam satu sampai dua bulan ini apa yang mereka lakukan. Semua lagi pusing dengan AS," ucap Sofjan di kantor Kemenko Bidang Perekonomian, Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Mantan Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) itu mengaku, apabila Donald Trump merealisasikan janji-janji kampanyenya, maka hal ini akan berdampak bagi seluruh negara, termasuk Indonesia.

"Kita bisa kena buntutnya. Apa yang tiap-tiap negara akan lakukan menghadapi keputusan Trump yang sekarang belum berkuasa. Tapi sudah ada indikasi siapa menteri, pejabatnya. Kalau dia jalankan setengah saja dari yang diomongin, kita akan pusing," jelas dia.

Terpisah, Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati sebelumnya mengatakan, setiap kebijakan yang diambil oleh AS sebagai negara dengan perekonomian terbesar akan berpengaruh terhadap negara lain.

"Karena AS adalah negara ekonomi terbesar, apapun yang dilakukan, diputuskan di sana, bahkan pernyataannya akan mempengaruhi. Jadi kita akan terus memberi keyakinan mengenai pondasi ekonomi kita," ujar Sri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Romansa Show Made in Indonesia di Panggung IPMI Trend Show 2016

Posted: 11 Nov 2016 05:31 AM PST

Liputan6.com, Jakarta "Made in Indonesia" menjadi pameran yang dinantikan pada gelaran IPMI Trend Show 2017 kali. Pada show ini empat desainer muda mempersembahkan koleksi-kolesinya membawa kampanye Made in Indonesia. Empat desainer tersebut yaitu Mel Ahyar, Brand Danjyo Hiyoji, Rama Dauhan, dan Raiki Pasya (Hunting Fields).

Desainer-desainer ini membawa pesan bahwa produk-produk fashion yang diproduksi di Indonesia, bisa membanggakan di dunia. Pada koleksi rancangan empat desainer ini memiliki garis desain yang sederhana dengan warna-warna yang natural.

Seperti koleksi yang ditampilkan Rama Dauhan bertajuk Disphora. Rama menampilkan koleksi dengan kombinasi warna alam seperti off white dan putih. Ia banyak bermain dengan cutting layer, pleats dan loose yang membuat busana lebih tegas dan feminin dalam kombinasi material lace, crepe, dan organdi.

Romansa Karya Anak Bangsa di Panggung IPMI Trend Show 2016

Senada dengan rancangan Mel Ahyar yang masih didominasi dengan warna putih dan hitam. Namun, kali ini Mel Ahyar memberikan motif sentuhan garis bergelombang pada koleksinya. Warna yang digunakan Mel Ahyar adalah hitam dan putih dengan aksen payet yang sederhana dalam busana blouse, kulot, dan outerwear.

Romansa Karya Anak Bangsa di Panggung IPMI Trend Show 2016

Sementara Raiki Pasya melalui brandnya Hunting Fields memamerkan busana ready to wear dengan aksen lambang alam seperti dedaunan. Raiki menggunakan warna navy sebagai benang merah yang dikombinasikan dengan aksen garis warna hitam. Material silk dengan aksen drapery yang membuat koleksi rancangan Raiki ini berhasil mencuri perhatian.

Romansa Karya Anak Bangsa di Panggung IPMI Trend Show 2016

Menutup show Made in Indonesia, Danjyo Hiyoji menyuguhkan koleksi-koleksinya yang berjiwa muda. Busana ini hadir dalam bentuk blouse, kulot dan outer. Danjyo Hiyoji menggunakan warna abu-abu dan off white dalam koleksi di panggung IPMI Trend Show ini. Seperti ciri khas Danjyo Hiyoji selalu menampilkan keceriaan dan gaya muda yang energik dengan warna tenang dalam setiap koleksinya.

Romansa Karya Anak Bangsa di Panggung IPMI Trend Show 2016

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ternyata Ini Rahasia Sukses Ibrahimovic

Posted: 11 Nov 2016 05:30 AM PST

Liputan6.com, Manchester - Mantan pelatih Juventus Fabio Capello mengungkapkan dirinya pernah membantu striker Manchester United Zlatan Ibrahimovic meningkatkan finishing-nya. Menurut Capello, dia meminta Ibrahimovic mempelajari cara bermain bintang Belanda Marco van Basten.

Ibrahimovic dan Capello bersama-sama di Juventus selama dua tahun dari 2004 hingga 2006. Mereka pernah memenangkan Serie A di Turin sebelum gelar Scudetto dicabut karena skandal pengaturan pertandingan atau Calciopoli.

Bintang Swedia itu, kemudian pergi dan memenangkan beberapa piala bersama Inter, Barcelona, ​​AC Milan dan Paris Saint-Germain.

Dan, merefleksikan karier Ibrahimovic, Capello mengaku telah mengubah penampilannya dengan beberapa bantuan dari Van Basten, yang dianggap sebagai salah satu pemain terbesar sepanjang masa.

"Ibrahimovic memiliki teknik yang menakjubkan," kata Capello kepada Premium Sport, Jumat (11/11/2016)

"Ketika saya pindah ke Juventus, saya langsung meminta klub untuk mengontraknya. Aku ingin membawanya ke Roma di musim sebelumnya, tapi kami sudah punya [Francesco] Totti, [Antonio] Cassano, [Gabriel] Batistuta, [Vincenzo] Montella dan [Marco] Delvecchio.

Menurut Capello, pada awal musim pertamanya di Juventus, dia melihat Ibrahimovic masih lemah dalam menendang bola, dan sangat tidak kuat dalam duel di udara.

"Ibrahimovic ingin banyak membuat assist dari mencetak gol. Aku ingin dia menjadi lebih kejam di depan gawang dan meningkatkan finishing-nya."

Dikatakan Capello, Ibrahimovic memiliki keterampilan teknis sama dengan Van Basten. Dan dia menyuruhnya untuk menonton beberapa video Van Basten untuk meningkatkan finishing-nya.

"Saya mengatakan kepadanya untuk menonton gerakan Van Basten, dan cara dia mencetak gol," imbuhnya.

Ibrahimovic, yang telah mencetak 400 gol selama meniti kariernya, di musim pertamanya untuk MU, sudah menjaringkan enam gol dalam 11 penampilan di Premier League.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mengenal Istri-Istri Donald Trump

Posted: 11 Nov 2016 05:29 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Sosok Melania Trump memang dikenal sebagai mantan model yang hingga kini masih menawan walaupun sudah berusia 46 tahun. Wanita yang berasal dari Yugoslavia (kini Slovenia) itu sebelumnya merupakan model yang kerap menghiasi sampul berbagai majalah, bahkan pernah tampil bugil untuk sampul majalah GQ Inggris.

Ternyata tak cuma Melania, istri-istri Donald Trump sebelumnya juga dikenal sebagai model dan selebritas. Yang pertama adalah Ivana Trump yang merupakan istri pertamanya.

Mantan istri pertama Donald Trump, Ivana Zelnickova (Independent)

Sebelum menikah dengan Donald Trump, Ivana adalah seorang model untuk perusahaan pakaian bulu dari Kanada. Kemudian wanita asal Ceko itu menikah dengan Trump pada 1977. Karena aktivitas sosial dan bisnis keduanya, Ivana masuk ke jajaran sosialita New York.

Kemudian hubungan mereka diterpa gosip tak sedap yang bilang bahwa Donald Trump berselingkuh dengan aktris Marla Maples, yang akhirnya menjadi kenyataan. Mereka kemudian bercerai di tahun 1992. Hubungan mereka dikaruniai 3 orang anak.

Donald Trump dan Ivana Zelnickova (The Star)

Setelah bercerai, Ivana mulai menekuni bisnisnya sendiri seperti merek pakaian, perhiasan dan kosmetik. Ia juga menulis beberapa buku dan sempat menjadi cameo di film The First Wives Club. Ia juga turut tampil dalam beberapa acara televisi seperti Ivana Young Man sebagai pembawa acara serta menjadi peserta Celebrity Big Brother.

Setelah bercerai dengan Ivana, Donald Trump menikah kembali dengan Marla Maples yang sebelumnya adalah selingkuhannya. Mereka menikah pada 1993 dan dikarunia satu orang anak sebelum akhirnya berpisah pada 1997 lalu bercerai di tahun 1999.

Marla Maples merupakan aktris dan bintang acara televisi. Ia berakting di film seperti Maximum Overdrive (bersama Emilio Estevez), Executive Decision (bersama Kurt Russell, Steven Seagal, dan Halle Berry) serta Black and White (bersama Robert Downey Jr., Jared Leto dan Ben Stiller).

Marla Maples. Sumber: Maxim

Wanita yang kini berusia 53 tahun itu juga membintangi acara-acara televisi seperti Spin City dan The Nanny, bahkan ia sempat muncul di acara gulat WWF WrestleMania. Marla Maples juga sempat turut membawakan acara Miss Universe Pageant dan Miss USA Pageant.

Pada Maret lalu, ia menjadi kontestan acara Dancing with the Stars dan ikut membawakan acara bincang-bincang pagi The View. Marla bahkan sempat membuat album musik untuk meditasi dan memenangkan penghargaan Hollywood Music in Media Award di kategori lagu New Age/Ambient terbaik.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pilih Trump, Pengusaha Inggris Menang Taruhan Rp 1,67 Miliar

Posted: 11 Nov 2016 05:27 AM PST

Liputan6.com, London - Pengusaha Inggris John Mappin mengatakan dirinya tidak pernah melakukan taruhan sebelum Donald Trump maju dalam pemilihan presiden Amerika Serikat (AS).

Mappin menang 100 ribu pound sterling atau US$ 124 ribu. Angka itu sekitar Rp 1,67 miliar (asumsi kurs Rp 13.507 per dolar Amerika Serikat) usai taruhan politik dengan memegang Trump.

Perusahaan judi William Hill pun menegaskan kemenangan Mappin usai Trump unggul suara atas Hillary Clinton dalam pemilihan presiden  AS.

Pemilik hotel kastil Camelot ini mengatakan, kalau dirinya yakin Trump menang pemilihan usai mengumumkan pencalonannya pada tahun lalu.

Mappin mengklaim kalau pihaknya menggunakan sistem analisa data khusus yang disempurnakan selama dua dekade untuk hitung pemilu. Hasilnya pun meyakinkan dirinya untuk menempatkan taruhan.

"Saya menjadi yakin dalam waktu tiga hari bahwa ia akan menang. Ini taruhan pertama yang pernah saya tempatkan," ujar Mappin  seperti dikutip dari CNN Money, Jumat (11/11/2016).

Sejak Juni 2015, Mappin telah menempatkan sekitar 30 taruhan untuk Trump pada nominasi partai Republik. Kemudian pemilihan umum. Ia memperkirakan total taruhan sekitar US$ 6.200 atau sekitar Rp 82,72 juta.

"(Trump) benar-benar kekhawatiran yang sangat nyata dimiliki Amerika Serikat. Saya tidak peduli tentang uang. Saya peduli kalau calon ini telah melakukan sesuatu yang benar-benar sangat diperlukan," tutur dia.

Mappin, hanyalah salah satu rakyat Inggris yang bertaruh pada Trump. Hasil pemilu AS mengejutkan ini pun menambah biaya perusahaan judi.

Perusahaan taruhan Inggris menerima sekitar US$ 284 juta dari penjudi Inggris dan Eropa. Betfair, salah satu pihak yang menyediakan platform online untuk penjudi saat bertaruh satu sama lain. Nilainya pun terbesar mencapai US$ 246 juta.

Beffair menyatakan, kalau acara taruhan tersebut terbesar melebihi pertandingan olah raga dan referendum Brexit. Perusahaan belum memperhitungkan keuntungan dan kerugian atas platform taruhan tersebut. Akan tetapi, setiap satu orang menempatkan taruhan pada Trump hingga US$ 2,5 juta.

Ladbrokes bahkan memperkirakan, kalau taruhan tradisional harus membayar sekitar US$ 18,6 juta untuk taruhan Donald Trump. Sebelumnya taruhan terbesar menempatkan Hillary Clinton memenangkan pemilu pada 2016. Perusahaan-perusahaan judi menunjukkan kemungkinan Clinton menang sebesar 80 persen pada Selasa.

Sebelumnya peluang serupa terjadi menjelang referendum Brexit pada Juni. Dengan taruhannya mengharapkan mayoritas pemilih tetap di Uni Eropa. Akan tetapi, perhitungan suara menunjukkan kalau 52 persen pemilih memilih untuk meninggalkan Uni Eropa.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

'Rusuh' Antre di ATM Akibat Krisis Uang Kertas di India

Posted: 11 Nov 2016 05:27 AM PST

Liputan6.com, New Delhi - Kebijakan Perdana Menteri India, Narendra Modi untuk menarik peredaran uang kertas pecahan 500 rupee dan 1.000 rupee dalam waktu semalam telah menimbulkan 'kegaduhan' di dalam negeri. Sejumlah anjungan tunai mandiri (ATM) dan bank besar di Delhi dan Mumbai dilaporkan tutup atau jika buka mereka tak memiliki persediaan uang kertas.

Seperti dilansir BBC, Jumat (11/11/2016), di sejumlah ATM yang buka, antrian mencapai ratusan orang. Mereka ingin menukar pecahan 500 rupee dan 1.000 rupee yang tak lagi berlaku.

Kebijakan PM Modi yang mengejutkan ini merupakan upaya untuk mencegah korupsi dan penggelapan pajak. Namun langkah tersebut dinilai tidak efektif mengingat kebanyakan warga India berpendapatan rendah.

Faktanya, keputusan ini membuat para pedagang dan penabung biasa yang mengandalkan uang tunai sangat 'terpukul'.

PM Modi mengumumkan penarikan pecahan 500 dan 1.000 rupee pada Selasa malam waktu setempat. Dan keesokan harinya bank dilaporkan tutup.

Segera setelah dibuka pada Kamis waktu setempat, ribuan warga India berbondong-bondong mendatangi bank mengingat dua pecahan yang ditarik tersebut menyumbang 85 persen dari uang tunai yang beredar di pasaran. Menanggapi situasi ini pihak bank mengumumkan akan menambah jam operasi mereka dan mempekerjakan staf tambahan.

Beberapa pejabat bank bahkan menyampaikan mereka memiliki persediaan uang ekstra.

500 rupee dan 1.000 rupee merupakan uang kertas dengan denominasi tertinggi di India. Bandara, stasiun kereta, rumah sakit dan stasiun bahan bakar hanya menerima kedua pecahan ini dalam transaksi pembayaran mereka.

Seorang warga dapat mendepositkan berapa pun uang mereka di bank, namun ada pembatasan saat penarikan sehingga sistem perbankan memungkinkan terjadinya 'banjir' uang kertas.

Aturan pemerintah India menyebutkan seseorang dapat menukar uangnya hingga 4.000 rupee per hari hingga 24 November. Dan jika jumlahnya lebih maka akan dikenai undang-undang pajak. Selain itu, setiap orang juga dapat menarik hingga 10.000 rupee per hari dan maksimum 20.000 rupee per minggu.

Waktu penukaran uang dimulai pada 10 November dan akan berakhir pada 30 Desember.

Pemerintah akan mengeluarkan pecahan 500 rupee dan 2.000 rupee dengan fitur keamanan baru sebagai ganti penarikan dua pecahan tersebut dari peredaran. Selama ini 500 dan 1.000 rupee menyumbang sekitar 85 persen dari peredaran uang tunai.

"Pecahan 1.000 rupee dengan dimensi dan desain baru juga akan segera diperkenalkan pada waktunya," ujar seorang pejabat senior pemerintah.

Sementara itu, turis mancanegara dapat membeli valuta asing setara 5.000 rupee dengan menggunakan catatan bank di konter money changer di bandara hingga Jumat tengah malam waktu setempat.

Di wilayah selatan India, seorang warga bernama, Kandukuri Vinoda dilaporkan bunuh diri karena khawatir akan jatuh miskin. Vinoda dikabarkan memiliki setumpuk uang kerta 500 rupee dan 1.000 rupee di rumahnya. Ia sangat panik dengan kebijakan pemerintah tersebut.

Pada bulan lalu, Vinoda diketahui menjual sebidang tanah dengan harga 5,5 juta rupee. Dari hasil penjualan tanah itulah ia mendapat setumpuk uang tunai.

Sebagian besar warga India yang tinggal di pedesaan memang masih terbiasa menyimpan uang tunai dalam jumlah besar di rumah mereka. Ini tak lepas dari kondisi sulitnya akses ke bank dan upaya untuk menghindari pajak.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dokter Kariadi dan Pertempuran 5 Hari di Semarang

Posted: 11 Nov 2016 05:24 AM PST

Liputan6.com, Semarang - Kalangan DPRD Jawa Tengah (Jateng) berharap segenap elemen masyarakat merenungi kembali makna Hari Pahlawan. Perenungan, salah satunya dilakukan adalah dengan belajar dari semangat juang dan kepahlawanan dokter Kariadi.

Wakil Ketua DPRD Jateng Ahmadi menyebut sosok dokter Kariadi adalah pahlawan muda yang memiliki semangat juang yang harusnya bisa dicontoh oleh semua elemen masyarakat saat ini.

"Di Hari Pahlawan ini, mari kita merenungi dan belajar dari semangat para pahlawan yang telah gugur mendahului kita, salah satunya adalah putra terbaik Semarang, Dr Kariadi, yang kini namanya diabadikan menjadi rumah sakit terbesar di Kota Semarang," ucap dia di Semarang, Kamis (10/11/2016).

Sebagian informasi menyebutkan, kematian dokter Kariadi adalah salah satu penyebab terjadinya pertempuran 5 hari di Semarang. Pertempuran yang menjadi rangkaian perlawanan rakyat Indonesia melawan tentara Jepang pada masa transisi.

Pertempuran yang dimulai pada 15 Oktober 1945, yang didahului dengan situasi memanas sebelumnya ini berakhir hingga pada 20 Oktober 1945.

Tidak berhenti dengan pemberian nama rumah sakit, perjuangan pemuda Semarang setiap tahun digelar di Semarang.

Pena sejarah mencatat, tanggal 13 Oktober 1945, suasana Indonesia pada umumnya dan Kota Semarang pada khususnya semakin mencekam. Tentara Jepang semakin terdesak.

Pada tanggal 14 Oktober 1945, Mayor Kido menolak penyerahan senjata sama sekali. Para pemuda pun marah dan rakyat mulai bergerak sendiri-sendiri.

Aula RS Jadi Markas Perjuangan

Aula Rumah Sakit Purusara kini menjadi RS dr Kariadi, Semarang, dijadikan markas perjuangan. Para pemuda rumah sakit pun tidak tinggal diam dan ikut aktif dalam upaya menghadapi Jepang. Sementara, strategi perjuangan pemuda menggunakan taktik perang bergerilya.

"Selepas magrib, ada telepon dari pimpinan Rumah Sakit Purusara, yang memberitahukan agar dokter Kariadi, Kepala Laboratorium Purusara segera memeriksa Reservoir Siranda karena berita Jepang menebarkan racun di sumber air bagi warga," Ahmadi mengungkapkan.

Mendapat informasi rencana pembunuhan massal di Semarang, dokter Kariadi kemudian dengan cepat memutuskan harus segera pergi ke reservoir utama penyumbang air di Semarang.

"Suasana sangat berbahaya karena tentara Jepang telah melakukan serangan di beberapa tempat termasuk di jalan menuju ke Reservoir Siranda," Ahmadi mengenang.

Lebih lanjut Ahmadi mengisahkan, istri dr Kariadi, drg Soenarti mencoba mencegah suaminya pergi mengingat keadaan yang sangat genting itu.

Namun dokter Kariadi berpendapat lain, ia harus menyelidiki kebenaran desas-desus itu karena menyangkut nyawa ribuan warga Semarang.

"Pada 19 Oktober 1945, pertempuran terus terjadi di berbagai penjuru Kota Semarang. Pertempuran ini berlangsung lima hari dan memakan korban 2.000 pejuang Indonesia dan 850 orang Jepang. Di antara yang gugur, termasuk dr Kariadi dan delapan karyawan RS Purusara Kota Semarang," kata legislator Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tersebut.

Mengambil hikmah dari peristiwa itu, Wakil Ketua DPRD yang membidangi masalah pendidikan dan kesehatan tersebut berharap seluruh elemen masyarakat, terutama di Jateng dan Kota Semarang untuk meneladani semangat juang dari sosok dr Kariadi, yang kala itu gugur saat sedang berjuang di medan peperangan.

"Inspirasi yang bisa ambil hikmahnya adalah bahwa para pahlawan itu bisa dari berlatar profesi, sehingga kini mari kita isi kemerdekaan kita ini, baik dalam profesi apa pun untuk menerapkan jiwa kepahlawanan dalam sanubari kita, jiwa kepahlawanan itu diantaranya adalah semangat juang, tak kenal menyerah dan tentunya cinta Tanah Air," Ahmadi memungkasi kisah pahlawan nasional dari Semarang tersebut.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hal-Hal Ini Akan membuat Anda Menakutkan di Hadapan Wanita

Posted: 11 Nov 2016 05:24 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Saat sedang menjajaki tahap pengenalan atau pendekatan dengan wanita yang Anda cinta, mungkin Anda akan melakukan segalanya untuk terlihat sempurna di hadapannya. Anda akan secara intensif menghubunginya, menanyakan apa yang sedang dia lakukan, hingga menanyakan apa yang dia suka.

Namun sebenarnya banyak hal yang tidak disukai wanita dan tidak diketahui pria, dan bila Anda melakukan hal-hal berikut ini Anda bukan hanya cinta Anda akan ditinggalkan begitu saja, tetapi Anda akan di cap sebagai lelaki yang menakutkan bagi wanita.

Dilansir dari cosmopolitan, pada Jumat (11/11/2016), penelitian menunjukkan pria lebih mungkin untuk dilihat sebagai seseorang yang menyeramkan ketimbang seorang wanita. Walaupun setiap wanita mempunyai pemikiran sendiri bagaimana mereka akan mengkategorikan lelaki sebagai seseorang yang menakutkan, tetapi paling tidak secara garis besar mereka akan mempunyai pemikiran yang sama antara satu dengan yang lainnya. Berikut adalah hal-hal yang akan membuat Anda terlihat menakutkan di hadapan wanita.

1.Menatapnya dalam waktu yang lama sebelum berinteraksi. Jika Anda melakukan ini maka wanita akan merasa diawasi atau dia akan mengira bahwa Anda memiliki pikiran yang kotor

2. Sering menyentuhnya. Ramah bukan berarti Anda harus menyentuhnya, apalagi Anda melakukannya secara sering. Selain kurang ajar, itu akan membuat wanita takut.

3. Membuat percakapan yang mengarah ke topik seks. Ingat, Anda belum lama mengenalnya. Anda juga belum saling mengetahui bagaimana sifat dari dia, bila Anda mulai berbicara yang mengarah pada seks, tentu dia akan meninggalkan Anda.

4. Meminta data pribadi keluarganya. Jangankan wanita, semua orang juga akan merasa takut bila ada orang yang belum terlalu dikenalnya tiba-tiba menanyakan tentang hal yang bersifat privasi ini.

5. Anda tidak pernah melihat matanya. Jika Anda melakukan ini, Anda dapat dikira seolah-olah Anda sedang merencanakan sesuatu yang jahat kepada dirinya.

6. Umur Anda sangat jauh darinya. Bila umur Anda sangat jauh darinya itu akan membuat Anda terlihat seperti predator baginya.

7. Marah atau menunjukkan ekspresi yang emosional. Hati-hati temperamen yang tak terjaga dengan baik, akan membuat wanita memutuskan hubungan cinta dengan Anda.

(Achmad Rully P)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Survei KPI: Masyarakat Mulai Perhatikan Kualitas Program

Posted: 11 Nov 2016 05:23 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Komisi Penyiaran Indonesia (KPI)‎ Pusat, Ikatan Sarjana Komunikasi Indonesia (ISKI), dan 12 Perguruan Tinggi mengadakan Survei Indeks Kualitas Program Siaran Televisi Periode ke-3.‎

Pada survei ini, dilakukan pemeringkatan pada Agustus 2016 terhadap sejumlah tayangan yang dipilih berdasarkan 4 jenis program siaran yaitu berita, infotainment, religi, dan anak.

Hasil survei ini memperlihatkan 5 program berita yang banyak ditonton adalah Kabar Petang (TV One), Redaksi Sore (Trans 7), Seputar Indonesia Siang (RCTI), Fokus Sore (Indosiar), dan CNN Indonesia Good Morning (Trans TV).

Untuk program religi yang paling banyak ditonton yaitu Kata Ustad Solmed (SCTV) dan Rindu Suara Adzan (Global TV). Sedangkan program infotainment adalah Silet (RCTI), Insert Pagi (Trans TV), dan Hot Kiss (Indosiar).

Adapun program anak-anak yang banyak ditonton responden adalah Si Bolang (Trans 7), Adit Sopo Jarwo (MNT TV), dan Hafiz Indonesia (RCTI).

Ketua KPI Yuliandre Darwis‎ mengatakan, hasil survei indeks kualitas program siaran periode ke-3 ini merupakan harapan publik akan munculnya tayangan televisi berkualitas.

"Apapun hasil dari survei ini, hal ini adalah sebuah harapan atau cermin bagaimana publik mengharapkan sesuatu yang baik," ujar Yuliandre di Hotel Ibis, Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Dia mengungkapkan, hasil survei ini memperlihatkan bagaimana indeks program televisi secara keseluruhan meningkat dari periode sebelumnya.

"Hasil survei ini memperlihatkan indeks program televisi secara keseluruhan meningkat 0,16 poin dari periode sebelumnya menjadi 3,56 dan pada periode ke-3 ini semua kategori program memperoleh indeks di atas 3," kata dia.

Melihat peningkatan indeks kualitas program pada periode ke-3 ini, Yuliandre meyakini bahwa masyarakat sudah bisa memilih program-program yang dianggapnya baik untuk ditonton.

"Khalayak sudah mulai bisa memilah dan menyeleksi program-program mana yang baik ditonton, artinya remot tivi sudah berfungsi dengan baik.‎ Ini adalah frekuensi publik, publik berharap frekuensi digunakan sebaik mungkin," ucap Yuliandre.

Dia berharap, hasil survei kualitas program ini dapat dijadikan rujukan bagi para pengiklan. Hal ini mengingat keberadaan salah satu lembaga survei rating and share yang masih dijadikan acuan pengiklan.

"Survei ini diharapkan dijadikan rujukan para pengiklan. Kami paham tirani yang namanya rating secara monopoli yang dilakukan oleh salah satu badan survei menjadi sebuah kekuatan. Tetapi kami yakin semua (masyarakat) sudah berubah, remotivi sudah berfungsi‎," Yuliandre menandaskan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

7 Ancaman Pada Penis yang Bisa Buat Pria Ketakutan Seumur Hidup

Posted: 11 Nov 2016 05:22 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Penis adalah bagian tubuh pria yang dinilai paling berharga karena menjadi sumber kepuasan seksual utama sekaligus penentu bisa atau tidaknya mereka memiliki keturunan. Mengingat pentingnya peran penis dalam kehidupan pria, maka keselamatannya, baik dari penyakit atau bentuk ancaman lainnya, harus diprioritaskan.

Meski sudah berusaha keras menjaganya, terkadang penis tetap tidak bisa luput dari ancaman. Hal terburuk apa saja yang bisa terjadi pada penis pria? berikut jawabannya menurut Menshealth, Jumat (11/11/2016):

1.Berubah Wujud

Jika pria bersetubuh dengan wanita penderita penyakit klamidia (penyakit seksual menular), maka sangat mungkin penisnya transformasi wujud dan terlihat seperti bentuk saxophone. Penisnya membengkak dan menjadi bengkok akibat terkena virus yang dibawakan oleh bakteri penyakit klamidia. Virus tersebut pasalnya memblokir jalur kelenjar getah bening.

2. Digerogoti dari dalam

Jika Anda suka berenang di air tawar, telur dari ikan candiru bisa masuk ke dalam penis Anda lewat uretra. Jika telur dari ikan air tawar ini berhasil masuk ke dalam penis, maka mereka akan menyantap darah Anda. Untuk mengeluarkannya, bisa sangat menyakitkan.

3. Bengkok

Penumpukan plak di penis Anda dapat menyebabkan terjangkitnya penyakit peyronie. Kondisi ini membuat ereksi jadi menyakitkan dan seks pun menjadi sulit.

4. Patah

Walaupun tidak ada tulang di penis, namun Anda masih bisa mematahkannya jika tidak hati-hati. Menurut para dokter dari Ohio State University, kondisi ini biasanya terjadi ketika Anda ereksi, kemudian penis membengkok akibat seks yang terlalu kasar.

5. Digigit hewan

Para pria hati-hati, hewan seperti anjing diketahui sangat mungkin menggigit penis Anda lantaran mengira itu adalah makanan atau mainan.

6. Ereksi permanen

Setelah membuat tato pada penisnya, seorang pria Iran mengalami ereksi selama 3 bulan. Penyebabnya, akibat jarum tato yang terlalu dalam, sehingga menyebabkan aliran darah pada penis menjadi abnormal.

7. Terpotong

Jika Anda tidak berhati-hati di tempat kerja, apalagi jika Anda kerja di sebuah pabrik, bisa saja ada hal-hal yang berbahaya bagi penis Anda. Seorang pria Florida contohnya, ia menggugat perusahaannya setelah penis dan buah zakarnya tak sengaja terpotong oleh mesin pengupas. Mesin tersebut memotong alat kelaminnya ketika ia diminta untuk mengoperasikannya, padahal ia belum mendapatkan pelatihan yang memadai.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Buah Zakar Ditendang 9 Kali, Setelah Menolak Belikan Pisang

Posted: 11 Nov 2016 05:21 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Soerang wanita di Beijing, China pergi ke pasar buah bersama pacarnya. Wanita itu melihat pisang segar dan meminta agar pacarnya membelikan beberapa buah pisang. Namun pacarnya menolak, sejurus dengan itu tendangan keras melayang ke buah zakar sang pacar.

Dilansir Worldofbuzz.com, pria itu menolak permintaan pacarnya lantaran harga buah pisang dirasa terlalu mahal. Wanita itu tak mau tahu dan langsung menendang buah zakar pacarnya di depan penjual buah.

Penjual buah telah berusaha melerai, namun gadis itu tampak membentak pacarnya dengan pertanyaan, "Kamu mau beli atau tidak?" sekali lagi tendangan keras mendarat di tempat yang sama, sesaat setelah pria itu menjawab, "Tidak."

Pria itu tampak jatuh ke tanah dan berusaha bangkit, namun lagi-lagi wanita itu berteriak dengan pertanyaan yang sama. Hingga total 9 kali, tendangan keras melayang ke buah zakar pria nahas itu.

Kejadian itu direkam dengan kamera handphone pengunjung yang lewat, beberapa orang tampak menolong namun wanita pergi begitu saja meninggalkan pacarnya yang kesakitan.

 

(War)

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.


**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Begini Cara Membedakan Aplikasi iOS dan Android Palsu

Posted: 11 Nov 2016 05:21 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Terkadang kamu harus jeli saat mengunduh aplikasi sekalipun dari toko aplikasi resmi, seperti Google Play Store (Android) atau Apps Store (iOS). 

Bisa jadi, aplikasi yang kamu pasang itu adalah aplikasi palsu yang mengandung virus jahat atau malware dan berpotensi mencuri informasi pribadi kamu.

Para scammer yang beraksi di dunia maya biasanya memanfaatkan itu sebagai celah untuk mencuri informasi pengguna, seperti kartu kredit. 

kamu memang harus tetap waspada, tapi perhatikan juga hal-hal berikut untuk menghindari hal tersebut. Berikut ini, seperti dilaporkan CNET, Jumat (11/11/2016), cara mengetahui aplikasi palsu atau tidak:

1. Cek Pengembang Aplikasi

kamu harus kroscek nama perusahaan atau pengembang aplikasi bersangkutan. Biasanya, scammer menggunakan nama serupa. Contoh: Overstock.com (asli) dan Overstock Inc (palsu).

2. Cek Ulasan Aplikasi

Aplikasi yang real atau betulan biasanya memiliki ulasan (review) yang banyak, baik positif maupun negatif, dari para penggunanya. Sementara, review pada aplikasi palsu hampir tidak ada.

3. Cek Tanggal Publish

Aplikasi palsu biasanya mencamtukan tanggal penerbitan (published date) terkini, sedangkan aplikasi asli menampilkan "updated on..." atau "diperbarui pada...".

4. Cek Deskripsi Aplikasi

Banyak pengguna yang tidak terlalu memerhatikan deskripsi aplikasi. Padahal, kamu dapat mengetahui aplikasi betulan atau tidak dari situ. Deksripsi pada aplikasi palsu sering kali salah tulis.

Ilustrasi deskripsi aplikasi di Apps Store. (Doc: Code-Release Notes)
5. Ragu? Unduh di Situsnya

Jika kamu ragu untuk mengunduh aplikasi yang memiliki nama sama dengan aplikasi lain, kamu dapat mengunduhnya langsung di situs resmi developer. Biasanya akan ada opsi "Get our app" yang akan mengarahkan kamu ke aplikasi asli.

(Cas/Isk)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ini 8 Eksperimen Ilmiah Paling 'Gila' dalam Sejarah?

Posted: 11 Nov 2016 05:20 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Ilmu pengetahuan telah mengubah banyak aspek di dunia dengan cara yang mungkin tidak pernah nenek moyang kita pernah bayangkan.

Percobaan yang dilakukan oleh ilmuwan bijak akan memperkaya sejumlah pemahaman yang telah ada dan dapat mengatasi sejumlah masalah di dunia. Sebut saja penemuan penisilin, listrik, bahkan energi terbarukan.

Namun sejumlah ilmuwan ada yang rela melakukan eksperimen 'gila' untuk membuktikan hipotesisnya atau menjawab keingintahuannya. Bahkan, eksperimen tersebut dinilai telah melanggar hak asasi manusia.

Dikutip dari Listverse, Jumat (11/11/2016), berikut delapan di antaranya:

Sebuah perusahaan sereal memberikan hibah penelitan kepada Massachusetts Institute of Technology (MIT). Pesaing mereka, Cream of Wheat, membanjiri media dengan iklan yang mengklaim bahwa nutrisi dalam produk mereka dapat diserap oleh seluruh tubuh. Perusahaan itu pun ingin mengatakan hal sama, namun ia menolak untuk mengklaim apapun tanpa ada bukti terlebih dahulu.

Untuk melakukan hal tersebut, mereka mengumpulkan 100 anak yatim piatu yang kebanyakan menderita cacat mental. Para peneliti memberi mereka oatmeal yang telah dicampur dengan pelacak kalsium dan zat besi radioaktif. Ketika reaksi itu mengalir dalam tubuh anak-anak, peneliti mampu melihat bagaimana zat besi 'berjalan' di tubuh mereka.

Percobaan tersebut mengancam nyawa korbannya dan membuat MIT harus mengeluarkan US$ 1,85 juta dalam tuntutan hukum.

ilustrasi tikus (iStockphoto)

The State Univeristy of New York membuat tikus yang diatur dengan remote control. Mereka membuat hewan pengerat itu dapat berlari, berbalik, meloncat, dan memanjat. Para peneliti dapat melacaknya dengan mengirim sinyal elektronik ke otak tikus.

Pembuat alat tersebut, Dr. Sajiv Talwar, mengatakan bahwa tikus dapat digunakan untuk menyelamatkan korban gempa bumi, meski hingga saat ini belum ada catatan bahwa hal itu pernah menyelamatkan nyawa.

Namun sejumlah orang mengatakan bahwa penelitian itu bisa digunakan untuk hal lain, karena proyek itu didanai oleh Departemen Pertahanan AS.

Ilustrasi Bayi (iStockphoto)

Pada zaman dahulu, ilmuwan memiliki hipotesis bahwa bayi yang ditinggal sendirian tanpa terpapar suara akan belajar bicara dengan sendirinya--yang diidentikan dengan bahasa pertama manusia. Beberapa orang pun mencoba membuktikan kebenaran itu.

Sekitar 2.700 tahun lalu, seorang firaun meminta dua orang bayi untuk dibesarkan dalam isolasi. Ketika percobaan selesai, salah satu anak mengucapkan sesuatu yang berbunyi seperti bekos--berarti roti dalam bahasa Frigia. Sang firaun pun mendeklarasikan bahwa Frigia merupakan bahasa asli manusia.

Selain itu, pada Abad ke-15 Raja James IV memerintahkan seorang wanita tunawicara untuk membesarkan sejumlah bayi seorang diri dalam sebuah pulau. Ia melaporkan bahwa bayi tersebut pada akhirnya berbicara bahasa Ibrani. Namun banyak sejarawan yang meyakini bahwa hasil penelitian itu merupakan sebuah kebohongan.

Ilustrasi obat (ist.)

Pada 1996, suatu perusahaan obat  menguji antibiotik bernama Trovan yang memiliki catatan dapat mengakibatkan kegagalan hati kepada 200 anak-anak Nigeria saat terjadi wabah meningitis. Padahal, antibiotik itu tak boleh diberikan kepada anak-anak di AS dan Uni Eropa.

Pemerintah Nigeria pun menyangkal bahwa pihaknya memberi izin kepada pihak perusahaan untuk melakukan percobaa di Nigeria, namun perusahaan farmasi itu menyangkalnya. Menurut pemerintah negara, obat itu menewaskan hingga 50 anak-anak dan menyebabkan cacat mental serta fisik pada anak-anak lainnya.

Perusahaan menyangkal tuduhan tersebut. Mereka bersikeras bahwa anak-anak itu meninggal atau mengalami cacat karena meningitis. Namun hingga kini kebenaran tentang siapa pihak yang benar belum diketahui.

Dua bayi Orangutan sedang bermain bersama di kantor perlindungan satwa liar, Kuala Lumpur , Malayasia, Senin (19/10/2015). Bayi Orang Utan ini disita dari tas seorang pedagang satwa liar ilegal. (REUTERS/Olivia Harris)

Ahli biologi Soviet, Ilya Ivanov, ingin mewujudkan keinginannya melihat manusia hamil bayi orangutan. Ketika mengumumkan keinginannya tersebut, ia berencana untuk membuahi seorang perempuan dengan sperma orangutan.

Pemerintah Soviet tertarik dengan hal itu dengan mendanainya, di mana Pasteur Institute Prancis menawarkan untuk menyediakan orangutan. Namun ketika Ivanov pergi ke Paris untuk melakukan percobaannya, ia tak menemukan perempuan yang bersedia dijadikan obyek penelitiannya.

Diduga, Ivanov berpura-pura menjadi dokter kandungan dan diam-diam membuahi sejumlah perempuan dengan sperma orangutan. Namun pemerintah Prancis tak membiarkannya, di mana Ivanov kembali ke Soviet dan menemukan lima perempuan yang secara suka rela mau dijadikan obyek percobaannya.

Namun, orangutan terakhir yang dimilikinya mati sebelum ia dapat melakukan eksperimennya. Ivanov juga meninggal tak lama setelah itu.

Mungkin Anda sering mendengar kecelakaan akibat sengatan arus listrik. Tidak jarang dampak yang timbul akibat sengatan arus listrik bisa ber

Pada Abad ke-18, Jean-Antoine Nollet terpesona dengan eksperimen Benjamin Franklin tentang listrik dan membuatnya ingin tahu seberapa cepat listrik dapat menyambar.

Nollet membariskan biarawan sepanjang 1 km dan meminta mereka bergandengan tangan. Ia menyuruh seorang biarawan di paling ujung untuk memegang kabel listrik.

Tujuan Nollet adalah untuk mengukur kecepatan listrik melalui manusia. Ketika seluruh barisan biarawan melompat dan berteriak kesakitan pada saat bersamaan, ia menemukan jawaban atas pertanyaannya. Dengan bangga Nollet mencatat pengukuran ilmiah dari kecepatan listrik dengan "sangat cepat".

Ilustrasi susu | Via: myglamosphere.com

Dimulai pada 1942, Pemerintah Kanada melakukan beberapa eksperimen mengerikan kepada penduduk asli yang tinggal di sebuah penampungan. Hal itu dimulai ketika sebuah komunitas di Manitoba mulai mengalami kelaparan hingga menyebabkan korban tewas.

Peneliti ingin menguji seberapa penting vitamin dan bahan gizi, sehingga mereka mulai melakukan serangkaian eksperimen kepada penduduk asli di seluruh negeri.

Dalam satu kelompok, mereka membuat sebuah masyarakat dapat bertahan dengan mengasup hanya 1.500 kalori per hari tanpa suplemen. Pada kelompok lain, mereka tidak memberi susu kepada 1.000 anak-anak yang kelaparan selama dua tahun dan kemudian memberinya kembali untuk melihat bagaimana hal tersebut mempengaruhi kesehatan anak-anak.

Meskipun peneliti meyakini bahwa pekerjaan mereka adalah sesuatu yang penting, namun hasil penelitian itu tak mereka baca selama beberapa tahun. Ketika pada akhirnya hasil tersebut diungkap, orang-orang pun marah dan komunitas ilmiah menolak temuan itu dan menyebutnya "sangat tidak membantu".

Ilustrasi Kopi

Ketika kopi pertama kali diperkenalkan di Swedia, minuman itu dianggap sebagai racun yang dapat memperpendek usia. Pada Abad 18, peraturan dan pajak dinaikkan untuk membatasi peredaran kopi dan teh.

Raja Gustav III meyakini bahwa kopi adalah pembunuh, sehingga ia melakukan sebuah eksperimen.

Ia mengampuni dua narapidana dari hukuman mati, namun mereka harus mematuhi dua kondisi tertentu. Pertama, mereka akan tinggal di penjara seumur hidup. Kedua, salah satu dari mereka minum kopi tiga kali sehari sementara satu orang lainnya minum teh tiga kali sehari.

Gustav ingin membuktikan bahwa usia mereka akan menjadi singkat, namun yang terjadi justru sebaliknya. Peminum teh meninggal pada usia 83 tahun. Sementara itu tidak ada catatan kapan peminum kopi meninggal, namun ia hidup lebih lama dari peminum teh dan Gustav sendiri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Debut di Moto2, Tim Balap Rossi Gaet Pembalap Italia

Posted: 11 Nov 2016 05:19 AM PST

Liputan6.com, Valencia - Tim milik Valentino Rossi, Sky Racing Team VR46 bakal tampil di Moto2 pada musim 2017. Mereka baru saja merekrut pembalap muda Italia, Stefano Manzi sebagai tandem Francesco Bagnaia.

Sky VR 46 kepincut Manzi setelah tampil ciamik sebagai pembalap wild card di Moto3 Silverstone lalu. Mengawali balapan dari posisi ke-34, dia bisa finis di posisi keempat.

"Saya senang bisa mengawali petualangan di Moto2 bersama Sky Racing Team VR46. Saya ingin berterima kasih kepada Mahindra Racing (timnya di Moto3) karena sudah membantu potensi saya," katanya, dikutip dari Motorcyclenews.

Beberapa bulan lalu, Manzi mendapatkan ilmu dari Rossi setelah terpilih belajar di VR 46 Academy. Dia menjadi pembalap termuda di akademi milik pembalap Movistar Yamaha tersebut.

"Beberapa bulan lalu, saya telah bergabung dengan VR46 Riders Academy dan sekarang saya memiliki kesempatan untuk melanjutkan jalur pertumbuhan di salah satu tim teratas dalam kejuaraan," ujar pria berusia 17 tahun tersebut.

"Saya sangat senang untuk balapan di kategori baru. Sepertinya, Moto2 lebih cocok dengan gaya balap saya. Saya yakin banyak yang harus dikerjakan, tapi saya tidak sabar untuk turun di trek dengan motor," ucapnya.

Dengan bergabungnya Manzi ke Sky Racing Team VR46, tim asal Italia itu bakal diperkuat empat pembalap yang akan tampil di Moto2 dan Moto3. Sky Racing Team VR46 bakal melakukan debutnya di Moto2 pada musim depan.

Manzi dan Bagnaia bakal balapan di Moto2 menggunakan motor Kalex. Sedangkan Nicolo Bulega dan Andrea Migno akan balapan dengan motor KTM musim depan.

Stefabno Manzi. (istimewa)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Chelsea Olivia Sebut Glenn Alinskie Suka Ganggu Anak

Posted: 11 Nov 2016 05:19 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Glenn Alinskie dan Chelsea Olivia sedang dalam fase berbahagia setelah hadirnya Nastusha Olivia Alinskie. Keduanya kini tengah sibuk mengurus si buah hati yang semakin besar. Beberapa unggahan foto dan video di media sosial terus dipamerkan.

Chelsea Olivia yang rajin meng-update kebersamaannya bersama Glenn Alinskie dan Nastusha, menuangkannya lewat unggahan foto dan video di Instagram. Uniknya, tak hanya foto-foto semata, Chelsea juga menggambarkan kegiatannya bersama keluarga secara dramatis lewat keterangan foto.

Glenn Alinskie dan anaknya, Nastusha Olivia Alinskie. (Instagram - @chelseaoliviaa) 

Lewat akun Instagram @chelseaoliviaa, Kaims (10/11/2016), Chelsea mengunggah foto Glenn Alinskie yang sedang menyium Nastusha. Dari foto tersebut, Chelsea menyampaikan satu cerita unik di balik itu semua.

Di situ, Chelsea seolah menganggap bahwa kebersamaan Glenn dan Nastusha menjadi momen ketika suaminya itu mengganggu anak mereka. Apalagi, fotonya memperlihatkan Nastusha tengah menangis.

Chelsea Olivia dan Glenn Alinskie mengajak putri kecil mereka, Nastusha.

"Kalo lagi diem di gangguin sama bapaknya @glennalinskie ,ntar kalo udh nangis ga bs diem dikembalikan ke ibunya .. 😓😓," tulis Chelsea Olivia sebagai keterangan fotonya. Di situ, Glenn tampak mengenakan topi corak batik. sementara rambutnya sudah dipotong cepak.

Netizen tak hanya berfokus pada lucunya Nastusha di dalam foto. Beberapa juga turut mengomentari keterangan yang disampaikan Chelsea Olivia mengenai Glenn Alinskie. Salah satunya dari pengguna akun @hanina.alkatiri misalnya yang menyampaikan, "Iya gitu emg bpknya tp kdg klo nangis trs bpknya jg kok yg bingung mlh digendongin biar diem."

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Mengintip Blusukan Ala 3 Calon Kepala DKI Jakarta

Posted: 11 Nov 2016 05:17 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Blusukan terus dilakukan para cagub dan cawagub DKI untuk mendengarkan aspirasi warga.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Jumat (11/11/2016), calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyambangi Pasar Paseban, Jakpus.

Meski tidak didampingi pasangannya, Sylviana Murni, Agus sempat menyoroti kondisi pasar dan mendengar keluhan sejumlah pedagang.

Lain halnya dengan Cawagub nonaktif DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat. Dengan mengenakan baju koko putih serta peci hitam, Djarot menyapa para santri yang ada di Pesantren Tebuireng, Jombang, Jawa Timur.

Usai berkunjung ke pesantren, rencananya Djarot berziarah ke makam Presiden Indonesia ke-3, Abdurrahman Wahid atau Gus Dur.

Sementara itu, calon Wakil Gubernur DKI Sandiaga Uno blusukan di Cempaka Putih Utara, Kemayoran, Jakarta Utara. Warga menyuarakan harapannya tentang korupsi.

Sandiaga menegaskan timnya sudah memiliki pakar korupsi yang dapat menjalankan pemerintahan secara transparan, berkeadilan, dan bebas korupsi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

NEWS FLASH: Jokowi Berpidato Diatas Tank Amfibi

Posted: 11 Nov 2016 05:17 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Promo, Ini Daftar Kereta Api dengan Harga Tiket Super Murah

Posted: 11 Nov 2016 05:17 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - PT Kereta Api Indonesia (Persero) kembali menggelar promo untuk menghadapi liburan akhir tahun. Promo kali ini, KAI memberikan harga tiket kereta api super murah ke beberapa kota di Pulau Jawa.

Senior Manager Humas Daop 1 Jakarta, Sapto Hartoyo mengungkapkann program promo tiket Early Holiday Sale ini berlaku untuk periode penjualan dan pemesanan tanggal 15 November–7 Desember 2016 dan periode keberangkatan 15, 16, 22, 23, 29, 30 November dan 6, 7 Desember 2016 di 31 KA komersil (non PSO) berbagai kota tujuan di Jawa.

"Dalam program promo ini, pengguna jasa KA dapat menikmati tarif spesial yang lebih murah, berkisar antara Rp 40.000-Rp 330.000," kata Senior Manager Humas Daop 1 Jakarta, Sapto Hartoyo dalam keterangannya, Jumat (11/11/2016).

Dijelaskan Sapto, masyarakat yang ingin mendapatkan tiket promo `Early Holiday Sale` dapat melakukan pemesanan tiket di contact center 121, channel eksternal penjualan tiket PT KAI, aplikasi KAI Access, dan internet reservation.

Pembelian tiket promo ini tidak dapat dilayani di loket penjulan di stasiun. "Penempatan tempat duduk untuk tiket promo tersebut acak pada masing-masing kereta di tiap rangkaian KA," tegas Sapto.

Tiket promo ini tidak dapat ditunda atau dibatalkan, serta tidak dapat digabung dengan reduksi/promo lainnya. Setiap KA, disediakan kuota 35 tempat duduk, tergantung kesediaan tempat duduknya.

Dengan dihadirkannya program-program promo seperti ini, diharapkan akan dapat menarik minat masyarakat dan wisatawan untuk menggunakan moda transportasi kereta api sehingga dapat mengurangi kemacetan dan polusi di jalan raya karena "Lebih Aman dan Nyaman Naik Kereta Api".

Berikut daftar kereta dan harga promonya:

1. Argo Anggrek, Gambir-Surabaya Ps.Turi PP: Rp 300.000 (Kelas Eksekutif).
2. Argo Lawu, Gambir-Solo Balapan PP: Rp 250.000 (Kelas Eksekutif).
3. Argo Dwipangga, Gambir-Solo Balapan PP:  Rp 250.000 (Kelas Eksekutif).
4. Argo Sindoro, Gambir-Semarang Tawang PP: Rp 200.000 (Kelas Eksekutif).
5. Argo Muria, Gambir-Semarang Tawang PP: Rp 200.000 (Kelas Eksekutif).
6. Argo Jati, Gambir-Cirebon PP: Rp 100.000 (Kelas Eksekutif).
7. Argo Parahyangan, Gambir-Bandung PP: Rp 60.000 (Kelas Eksekutif) dan Rp 40.000 (Kelas Bisnis).
8. Gajayana, Gambir-Malang PP: Rp 330.000 (Kelas Eksekutif).
9. Bima, Gambir-Malang PP: Rp 330.000 (Kelas Eksekutif).
10. Sembrani, Gambir-Surabaya Ps.Turi PP:  Rp 300.000 (Kelas Eksekutif).

11. Bangunkarta, Gambir-Surabaya Gubeng PP: Rp 240,000 (Eksekutif).
12. Taksaka, Gambir-Yogyakarta PP: Rp 230.000 (Eksekutif).
13. Tegal Bahari, Gambir-Tegal PP:  Rp 110.000 (Eksekutif) dan Rp 70.000 (Ekonomi).
14. Cirebon Ekspres, Gambir-Cirebon PP:  Rp 110.000 (Eksekutif) dan Rp 70.000 (Ekonomi).
15. Purwojaya, Gambir-Cilacap PP: Rp 180.000 (Eksekutif).
16. Gumarang, Pasar Senen-Surabaya Ps.Turi PP: Rp 240.000 (Eksekutif), Rp 220.000 (Bisnis), Rp 180.000 (Ekonomi).
17. Menoreh, Pasar Senen-Semarang Tawang PP: Rp 90.000 (Ekonomi).
18. Senja Utama Solo, Pasar Senen-Solo Balapan PP : Rp 150.000 (Bisnis).
19. Fajar Utama Yogya, Pasar Senen-Yogyakarta PP: Rp 140.000 (Bisnis).
20. Senja Utama Yogya, Pasar Senen-Yogyakarta PP: Rp 140.000 (Bisnis).

21. Sawunggalih, Pasar Senen-Kutoarjo PP: Rp 180.000 (Eksekutif), Rp 150.000 (Bisnis).
22. Majapahit, Pasar Senen-Malang PP: Rp 190.000 (Ekonomi).
23. Bogowonto, Pasar Senen-Lempuyangan Yogyakarta PP:  Rp 90.000 (Ekonomi).
24. Gajahwong, Pasar Senen-Lempuyangan Yogyakarta PP: Rp 90.000 (Ekonomi).
25. Krakatau, Merak-Kediri PP: Rp 165.000 (Ekonomi).
26. Jayabaya, Pasar Senen-Malang PP:  Rp 190.000 (Ekonomi).
27. Jakatingkir, Pasar Senen-Purwosari Solo PP: Rp 110.000 (Ekonomi).
28. Progo, Pasar Senen-Lempuyangan Yogyakarta PP: Rp 75.000 (Ekonomi).
29. Kutojaya Utara, Pasar Senen-Kutoarjo PP:  Rp 65.000 (Ekonomi).
30. Tawangjaya, Pasar Senen-Semarang Poncol PP: Rp 70,000 (Ekonomi).
31. Kertajaya, Pasar Senen-Surabaya Ps.Turi PP: Rp 100,000 (Ekonomi).

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bocah Ini Berubah Jadi Trump dan Hillary di Hari Ulang Tahunnya

Posted: 11 Nov 2016 05:17 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Rabu 9 November 2016 bukan hanya menjadi hari bersejarah bagi Trumph yang telah memenangkan pemilihan presiden Amerika Serikat. Tanggal itu juga menjadi hari bersejarah bagi Haizlee Gardini, bocah imut dari Indiana yang juga tengah merayakan hari ulang tahunnya yang ke-tiga. Yang menjadikannya unik, di hari ulang tahunnya yang bertepatan dengan hari pemilihan, Haizlee berdandan ala dua calon presiden.

Trish Gardini, ibunda Haizlee seperti dikutip dari ABC News, Jumat (11/10/2016) mengatakan, "Putri saya memiliki kepribadian yang benar-benar lucu. Saya pikir dia bersenang-senang dengan ulang tahunnya di hari pemilu. Saya melihat topi Trump di toko, dan kemudian saya meminjam wig Hillary untuk dia."

Trish mengaku tidak pernah memberikan pengarahan kepadanya tentang apa yang harus dilakukan saat ingin difoto. Namun bocah tiga tahun tersebut memberikan mimik muka lucu yang menyerupai Trump dan Hillary.

Foto: ABC News

Lebih dari apapun, ibunda Haizlee hanya ingin bersenang-senang di hari ulang tahun anaknya, dan menyebarkan kampanye positif di hari pemilihan presiden. "Ini hanya untuk lucu-lucuan, tidak ada agenda untuk memilih salah satunya. Ini membuat orang tersenyum, mudah-mudahan bisa menyebarkan energi positif, dan meredakan rasa kecewa mereka yang calonnya tidak menang. Kami hanya ingin itu," kata Trish menambahkan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ibu Muda Ungkap Rahasia Menangkal Flu dengan Jus Sperma

Posted: 11 Nov 2016 05:15 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Musim hujan yang melanda ibukota membuat sebagian masyarakat rentan terkena flu. Virus ini juga dapat menular dengan mudah melalui udara, untuk itu menjaga kekebalan tubuh sangat penting.

Soal menjaga imun ini, seorang ibu di Inggris, Tracy Kiss menunjukkan resep aneh untuk menangkal flu. Yang menarik, wanita yang juga personal trainer ini menggunakan sperma dalam air mani sebagai bahannya.

"Campur buah-buahan, susu kelapa, susu almond dan beberapa tetes air mani untuk minuman sehat," kata Tracy, seperti dilansir Mirror, Jumat (11/11/2016).

Menurut tutorial videonya di saluran YouTube, saran kesehatan ini telah ia coba sejak setahun lalu.

"Idenya sebenarnya karena kecantikan. Banyak orang menggunakan sperma untuk masker. Saya pikir kenapa tidak dijadikan bahan minuman," ujarnya.

Resep Tracy ini juga telah dicoba beberapa temannya. Bahkan di antara mereka ada yang minum sperma tiga kali seminggu. "Masalah rasa tergantung pada apa yang Anda telah makan. Sebab beberapa orang mengatakan, rasanya unik dan terasa murni," tukasnya.

Tracy Kiss membuat smoothie sperma. Foto: The Sun

Terpenting, kata dia, sperma harus dihasilkan dari lelaki sehat yang tidak merokok, minum alkohol, apalagi menggunakan narkoba serta tidak pernah mengalami penyakit infeksi menular seksual.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

KTM Duke Punya Anggota Keluarga Baru

Posted: 11 Nov 2016 05:15 AM PST

Liputan6.com, Milan - KTM, Pabrikan otomotif asal Austria, memperkenalkan sejumlah line-up Duke model tahun 2017 di EICMA, Milan. Salah satu produk yang benar-benar baru tersebut adalah purwarupa 790 Duke.

Sebelumnya KTM sudah memiliki Duke dengan line-up kubikasi mesin yang cukup lengkap, mulai dari 125, 250, 390, 690, hingga yang paling besar 1.290. Motor ini bisa digunakan pada berbagai kondisi jalan, sebagaimana motor adventure.

Laman cycleworld.com, dikutip Jumat (11/11/2016), mengatakan bahwa motor ini akan menggendong mesin baru, parallel-twin 800cc yang diberi nama LC8c.

Sayangnya sejauh ini KTM belum melansir berapa tenaga maksimal yang keluar dari mesin tersebut. Namun laman cycleworld.com memprediksi tenaganya bisa mencapai 100 Tk.

Menyoal fitur, akan ada beberapa yang jadi keunggulan, semisal ride-by-wire yang sering ada pada motor canggih baru. Fitur lain misalnya multi-level traction control, dan fitur standar lain semacam anti-lock braking system (ABS).

KTM sendiri mengatakan bahwa ini adalah motor masa depan. Pasalnya beberapa komponennya seperti knalpot sebagian dibuat menggunakan printer 3D.

KTM mengatakan bahwa mereka baru akan memproduksi massal 790 Duke pada tahun depan. Setahun setelahnya barulah mereka bakal menjual motor ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Aksi Minimalis Modern Rancangan Tri Handoko di IPMI Trend Show

Posted: 11 Nov 2016 05:13 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Pada gelaran IPMI Trend Show 2017, desainer senior Tri Handoko kembali mengeluarkan koleksi terbaru dari brand Austere miliknya. Bertajuk Rectitude, Tri Handoko memamerkan 16 koleksi Spring Summer 2017.

Rectitude berarti kebenaran. Tema ini dipilih Tri Handoko mewakili gaya busana masing-masing individu. Menurutnya pilihan yang benar dan tepat bergantung pada sudut pandang masing-masing orang. Begitu juga halnya dengan fashion.

Ekspresi Gaya Abadi dari Tri Handoko di IPMI Trend Show

Fashion seharusnya merupakan cara individu mengekspresikan kepribadian dan gaya yang dipilihnya. Bukan masalah benar atau tidak, namun fashion bagaimana individu dapat tampil di lingkungan sesuai dengan pilihannya. Koleksi yang ditampilkan dalam show ini memperlihatkan, rancangan yang abadi dan selalu akan menjadi tren.

Dalam 16 koleksi untuk pria dan wanita ini menggunakan siluet klasik yang menggabungkan kesederhanaan dan modern minimalis. Tri Handoko menggunakan material cotton, linen, semi wool dan rajutan.

Ekspresi Gaya Abadi dari Tri Handoko di IPMI Trend Show

Dalam show yang dikemas dengan tata cahaya dan aksi yang begitu dramatis ini, koleksi Tri Handoko hadir dalam bentuk tuksedo, blazer dengan desain yang tegas, dan rok dengan detail yang membuat koleksi ini selalu up to date dalam sentuhan warna abu-abu, putih, hitam, dan biru terang. Bravo!

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

VIDEO: Yono Sayur, Anak Buah Teroris Santoso Tewas Ditembak Mati

Posted: 11 Nov 2016 05:11 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Satu lagi anak buah Santoso tewas dalam kontak senjata dengan Tim Satuan Tugas Operasi Tinombala 2016 di Poso, Sulawesi Tengah.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Jumat (11/11/2016), jenazah Yono Sayur tiba di Rumah Sakit Bhayangkara, pada subuh tadi. Setelah menempuh perjalanan selama 1 jam dari Kabupaten Parigi Moutong.

Dari hasil identifikasi, pria itu adalah Suharyono alias Yono Sayur alias Hiban.

Yono Sayur tewas setelah terlibat kontak senjata dengan Satgas Tinombala. Dia juga yang telah diidentifikasi terlibat dalam upaya pembunuhan AKBP Rudi Sufahriyadi, Kapolres Poso.

Kini Satgas Tinombala tengah memburu sembilan anak buah Santoso di bawah pimpinan Ali Kalora.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Laki-Laki Mujur, Gara-Gara ATM Rusak Dapat Rp 33 Juta

Posted: 11 Nov 2016 05:11 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Baru-baru ini nasib mujur dialami seorang pria. Sebuah rekaman CCTV memperlihatkan bagaimana pria yang tak diketahui namanya tersebut mendapatkan banyak uang dengan cuma-cuma.

Dalam video yang telah beredar di media sosial tersebut menunjukkan peristiwa yang berlangsung di sebuah mesin ATM di Kuala Lumpur, Malaysia. Tak disangka, mesin otomatis tersebut tiba-tiba mengeluarkan banyak uang kertas senilai Rp 33 juta.

Tampak dalam video berdurasi 17 detik tersebut sang pria yang memakai baju hitam dan bertopi itu ingin mengambil sejumlah uang di ATM. Sayangnya ATM tersebut tak berfungsi karena rusak.

Anehnya, ATM yang rusak itu malah mengeluarkan jumlah uang yang banyak.

dok: mynewshub.cc

Melihat uang berserakan di lantai, ia pun terkejut dan membungkukkan badannya sambil mengumpulkan uang yang berceceran di lantai.

dok: mynewshub.cc

Peristiwa tersebut kontan ditanggapi beragam respons netizen. Banyak dari mereka merasa heran dan iri karena ingin mengalami nasib serupa dengan pria mujur itu.

(ul)

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Saksikan Live Streaming Persela Lamongan Vs Sriwijaya FC

Posted: 11 Nov 2016 05:10 AM PST

Liputan6.com, Lamongan - Persela Lamongan akan menjamu Sriwijaya FC di Stadion Surajaya, Jumat (11/11/2016). Laga ini penting bagi kedua tim untuk mendongkrak posisi di klasemen Torabika Soccer Championship 2016 presented by IM3 Ooredoo.

Saat ini Persela berada di posisi ke-17 klasemen sementara. Laskar Joko Tingkir mengoleksi 24 poin dari 27 laga.

Sementara itu Sriwijaya FC masih terpaku di posisi kelima klasemen. Anak asuh Widodo C Putro itu baru mengoleksi 44 poin dari jumlah laga yang sama.

Kemenangan bagi Persela bakal membawa mereka menjauhi papan bawah klasemen. Terlebih dukungan penuh suporter akan membuat kepercayaan diri anak asuh Aji Santoso meningkat.

Sedangkan Laskar Wong Kito butuh tiga angka untuk mendekat ke papan atas klasemen. Meski kondisi mental sedang buruk karena gagal menang dalam dua laga terakhir.

Laga ini bisa Anda saksikan di layar SCTV mulai pukul 21.30 WIB. Selain itu, Anda juga bisa saksikan tayangan ini lewat livestreaming dengan klik di sini...

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FRIDAY TALK: Evolusi Fashion di Era Milenial

Posted: 11 Nov 2016 05:10 AM PST

3 Cara Hollywood 'Ramalkan' Donald Trump Jadi Presiden AS

Posted: 11 Nov 2016 05:10 AM PST

Liputan6.com, Los Angeles - Dunia film, televisi dan musik, telah lama membuat prediksi tentang Donald Trump yang akan menjadi commander-in-chief jauh sebelum ia terpilih jadi presiden pada Rabu 9 November 2016.

Kemenangan Trump yang bersejarah -- meraih 289 electoral votes dengan popular vote berbeda tipis dengan Hillary Clinton-- menjadikan suami dari Melania itu presiden ke-45 AS.

Rupanya, kemenangan Trump jadi presiden sudah banyak diramal banyak pihak. Bukan hanya Nostradamus dan Vanga Baba, tapi dunia hiburan di AS pun demikian. 

Donald Trump dan Hillary Clinton dalam video The Simpsons (tvline)

Setelah muncul jadi pemenang pilpres, penggemar The Simpsons pun ingat sebuaht episode lama yang memprediksi Trump jadi penghuni Gedung Putih.

'Bart To The Future' -- plesetan film legendaris Back To The Future-- pertama kali rilis pada tahun 2000. Memperlihatkan kehidupan AS setelah Trump jadi presiden.

Lisa Simpsons yang telah dewasa digambarkan sebagai Orang Nomor Satu di Gedung Putih. Ia menjelaskan kepada stafnya, "aku mewarisi budget yang parah dari Presiden Trump."

Cuplikan The Simpsons pada Juli 2015, beberapa saat setelah Trump calonkan diri (Webgrab)

Lisa kemudian memanggil menteri luar negeri sekaligus teman bermainnya, Milhouse Van Houten, dan bertanya bagaimana kondisi keuangan selama Trump jadi presiden. Jawabannya, "Kita bangkrut." Demikian seperti dikutip dari BBC, Jumat (11/11/2016).

Awal tahun ini, penulis The Simpsons, Dan Greaney mendeskripsikan episode 16 tahun lalu itu merupakan 'peringatan kepada Amerika Serikat'.

"Memang sengaja saya buat karena merupakan peringatan kepada AS. Sebuah fantasi masa depan yang mengerikan kalau Donald Trump jadi presiden," kata Dan Greaney seperti dilansir dari The Guardian.

Karakter Lisa dalam The Simpsons. (slate.com)

"Ini sejalan dengan logika. Saya pilih itu karena sesuai visi bahwa warga AS bakal lebih gila lagi," lanjutnya lagi.

Tayangan terbaru kemudian, pada Juli 2015, tentang kampanye Donald Trump.

Dalam animasi itu,  Homer dibayar untuk mengikuti kampanye Trump. Saat hadir dalam kampanye, Trump berdiri di atas podium bertuliskan, 'Amerika, kamu bisa jadi mantan istri saya!'

Lantas pada Agustus 2016, The Simpsons kembali mengkritik Trump dan kali ini bersama Hillary Clinton.

Tayangan berdurasi 1 menit 56 detik berjudul 3am itu dibuka dengan percakapan Marge dan Homer tentang siapa capres AS yang akan mereka pilih pada November mendatang.

Seorang narator video pun memberikan pertanyaan, "Ini pukul 3 dini hari dan telepon berdering di Gedung Putih--kamu ingin telepon itu dijawab oleh siapa?"

Pertanyaan itu merujuk pada kampanye Hillary Clinton pada 2008, di mana telepon berdering pada 03.00 pagi dan bertanya kepada warga Amerika, siapa pemimpin yang mereka pilih untuk menghadapi masa krisis.

Episode itu berakhir dengan Homer memilih Hillary.

Kendati demikian, tim pembuat animasi sendiri tak bisa memprediksi siapa kelak yang akan menduduki Gedung Putih.

Selain, The Simpsons, ada dua hiburan lainnya yang telah meramal Trump jadi presiden.

Pada tahun 1999, sebuah video klip kelompok rock Rare Against the Machine, juga meramalkan Trump jadi presiden. Terlihat dari satu cuplikan ada seseorang membawa poster berisi foto Trump dengan tulisan "Donald J Trump for Presiden."

2 Tontonan Ini Ramalkan Donald Trump Jadi Presiden AS (Sony Music)

Klip itu merupakan judul lagu Sleep Now in the Fire.

Video klip itu memperlihatkan Trump melempar topinya sebagai kandidat dari Reform Party. Namun, ia menarik dirinya dari kancah politik pada Februari 2000, 9 bulan sebelum pemilihan.

Video musik itu disutradarai oleh pembuat film dokumenter, Michael Moore, yang baru-baru ini dengan jitu meramalkan Trump menang jadi presiden AS.

Keberhasilan Trump sebagai presiden sudah diramalkan di film Back To The Future.

Dalam film kedua yang dirilis 1989, Biff Tannen-- tokoh antagonis dalam trilogi itu-- jadi seorang pebisnis sukses yang membangun 27 kasino dan berpengaruh di politik AS.

Para fans film itu percaya Tannen adalah Trump.

Ketika ditanya adanya kesamaan antara Tannen dan Trump, sutradara Bob Gole mengatakan, "Kami berpikir seperti itu saat membuat film."

2 Tontonan Ini Ramalkan Donald Trump Jadi Presiden AS (Sony Music)

Gale menyorot satu adegan tertentu yang tampaknya menyinggung Trump.

"Ada adegan di mana Marty bertengkar dengan Biff di kantornya di mana ada potret besar Biff di dinding, dan ia berpose sama dengan foto itu. Mirip Trump yang berfoto dengan latar belakang gambar dirinya," katanya.

Dalam film, Biff menggunakan keuntungan dari kasino untuk menggoyang Partai Republik, sebelum akhirnya merebut kekuasaan politik sendiri.

Dia kemudian terlihat mengubah California Hill Valley menjadi kota penuh dengan kejahatan dan korupsi.

Trump terpilih sebagai presiden 27 tahun setelah Back To The Future dirilis. Kini Bagian II dimulai...

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Besok, Titi Rajo Bintang Dinikahi Bos Blue Bird

Posted: 11 Nov 2016 05:09 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Teka-teki pernikahan Titi Rajo Bintang akhirnya terkuak. Penabuh drum ini akan dipersunting petinggi Blue Bird, Adrianto Djokosoetono, Sabtu (12/11/2016) besok.

Kabar bahagia itu terlontar dari bibir sahabat Titi Rajo Bintang, Addie MS saat dihubungi via telepon, Jumat (11/11/2016). Ayah Kevin Aprillio ini memastikan pernikahan Titi Rajo Bintang dan Adrianto Djokosoetono akan digelar di sebuah hotel mewah di kawasan Brawijaya, Jakarta Selatan.

Instagram/ titirajobintang

"Oh iya. Dia besok menikah, aku diundang paginya. Nikahnya di (kawasan) Brawijaya," ungkap Addie MS.

Hal senada juga diutarakan Jevin Julian. Murid Titi Rajo Bintang itu telah mendapat undangan via pesan aplikasi pesan singkat. Namun, Jevin Julian berhalangan hadir dan tak bisa menyaksikan momen bahagia perempuan yang sempat menjuri di program The Remix.

Instagram/ titirajobintang

‎"Iya, aku diundang beberapa hari lalu lewat WhatsApp. Tapi aku enggak bisa datang karena ada acara," Jevin Julian menjelaskan.

Pernikahan Titi Rajo Bintang dengan Adrianto Djokosoetono besok akan jadi yang kedua. Sebelumnya, artis 35 tahun itu pernah menikah dengan Wong Aksan. Dari pernikahan sembilan tahun itu ‎Titi Rajo Bintang dikaruniai seorang anak bernama Miyake Shakuntala. 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

4 Hal Ini Bisa Usir Lalat Buah dari Rumah Anda

Posted: 11 Nov 2016 05:07 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Hewan ini sering datang tanpa diundang. Akibat ukuran tubuhnya yang kecil, lalat buah sering luput dari perhatian Anda.

Lalat buah suka mengerubungi buah atau sayuran lainnya dan membuatnya cepat membusuk. Lalat buah lebih sering muncul di saat cuaca panas dan kehadirannya membuat proses vermentasi pada buah menjadi lebih cepat.

Tak hanya buah yang ada di meja makan Anda, tapi juga buah yang masih menempel pada pohonnya. Agar lalat buah tidak merusak stok buah Anda di meja makan, simak trik yang dikutip dari Rumah.com berikut ini.

Gunakan sabun pencuci piring

Aroma sabun pencuci piring yang mengandung jeruk nipis berpotensi merusak konsentrasi lalat buah. Mereka menjadi hilang arah dan akhirnya menyingkir mencari lokasi lainnya.

Teteskan sabun pencuci piring yang sudah Anda campur dengan air ke beberapa area rumah yang rawan didatangi lalat buah, dan biarkan aromanya menyebar. Tak lama, lalat buah di rumah Anda akan berkurang.

Gunakan cuka apel

Tuang cuka apel secukupnya ke dalam stoples yang tak lagi terpakai. Tutup bagian atasnya dengan plastik namun tambahkan lubang yang agak besar.

Aroma cuka apel akan menarik perhatian lalat sehingga mereka akan terbang ke arah stoples tersebut. Begitu masuk ke dalam stoples, lalat akan susah untuk keluar kembali dan terjebak di dalam stoples. Anda tinggal membuangnya jika lalat sudah menumpuk di dalam stoples.

Gunakan minyak goreng

Tak ada cuka apel? Gunakan minyak goreng. Caranya tuangkan minyak goreng dalam wadah terbuka lalu letakkan di area yang banyak beterbangan lalat buah.

Mereka akan tertarik dengan kilau yang ditampilkan minyak, namun begitu mereka mendekatinya, lalat akan menempel di permukaan minyak.

Perhatikan kebersihan kebun

Bersihkan kebun dari buah yang sudah jatuh dan membusuk serta pastikan tidak ada semak yang terlalu lebat. Buah busuk dan semak inilah yang membuat lalat buah betah dan bersarang.

Selain itu, jika ada bakal buah di kebun Anda, sebaiknya segera bungkus buah agar tidak menarik perhatian hama.

(Simak juga: Penyebab Anda Gemuk di Rumah)

Foto: Pixabay

Rina Susanto

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lulusan Jurusan Ini Bisa Dapat Gaji Besar di Masa Depan

Posted: 11 Nov 2016 05:07 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Gelar seseorang ketika lulus dari kuliah terkadang masih dipandang sebelah mata oleh sebagian orang karena jurusan kuliah yang dipilih dianggap tidak populer. Bahkan pertanyaan seperti "mau jadi apa nanti setelah lulus?" masih sering terdengar.

Tentu saja hal ini bisa menjadi beban dan mengganggu seseorang, padahal  riset dan penelitian dari Georgetown University baru-baru ini seperti ditulis situs The Daily Beast mengungkapkan ada 13 jurusan kuliah yang paling tidak diminati namun berpotensi dan menjanjikan untuk masa depan.

Berikut 13 jurusan kuliah tersebut yang dikategorikan berdasarkan: lulusan baru, lulusan yang berpengalaman kerja, penghasilan yang diperoleh per tahun, dan proyeksi pertumbuhannya di tahun 2010-2020, serta pekerjaan terkait.

 1. Seni Rupa

Menganggur dan baru lulus: 12,6 persen

Menganggur dan berpengalaman kerja: 7,3 persen

Gaji rata-rata lulusan baru: US$ 30.000 (Rp 390 juta, estimasi kurs Rp 13.000 per US$)

Gaji rata-rata lulusan berpengalaman: US$ 45.000 (Rp 585 juta)

Proyeksi pertumbuhan tahun 2010-2020: 5 persen lebih

Pekerjaan terkait: pengrajin dan seniman

 2. Drama dan Seni Teater

Menganggur dan baru lulus: 7,8 persen

Menganggur dan berpengalaman kerja: 8,8 persen

Gaji rata-rata lulusan baru: US$ 26.000 (Rp 338 juta)

Gaji rata-rata lulusan berpengalaman: US$ 45.000 (Rp 585 juta)

Proyeksi pertumbuhan tahun 2010-2020: 4 persen lebih

Pekerjaan terkait: pemain film

3. Film, Video, dan Seni Fotografi

Menganggur dan baru lulus: 12,9 persen

Menganggur dan berpengalaman kerja: 6,7 persen

Gaji rata-rata lulusan baru: US$ 30.000 (Rp 390 juta)

Gaji rata-rata lulusan berpengalaman: US$ 50.000 (Rp 650 juta)

Proyeksi pertumbuhan tahun 2010-2020: 9 persen lebih

Pekerjaan terkait: Editor film dan video, fotografer

4. Seni Komersial dan Desain Grafis

Menganggur dan baru lulus: 11,8 persen

Menganggur dan berpengalaman kerja: 7,5 persen

Gaji rata-rata lulusan baru: US$ 32.000 (Rp 416 juta)

Gaji rata-rata lulusan berpengalaman: US$ 49.000 (Rp 637 juta)

Proyeksi pertumbuhan tahun 2010-2020: 13 persen lebih

Pekerjaan terkait: Desain grafis


5. Arsitektur

Menganggur dan baru lulus: 13,9 persen

Menganggur dan berpengalaman kerja: 9,2 persen

Gaji rata-rata lulusan baru: US$ 36.000 (Rp 468 juta)

Gaji rata-rata lulusan berpengalaman: US$ 45.000 (Rp 832 juta)

Proyeksi pertumbuhan tahun 2010-2020: 24 persen lebih

Pekerjaan terkait: Arsitek

6. Studi Filsafat dan Agama

Menganggur dan baru lulus: 10,8 persen

Menganggur dan berpengalaman kerja: 6,8 persen

Gaji rata-rata lulusan baru: US$ 30.000 (Rp 390 juta)

Gaji rata-rata lulusan berpengalaman: US$ 48.000 (Rp 624 juta)

Proyeksi pertumbuhan tahun 2010-2020: 17 persen lebih

Pekerjaan terkait: Guru agama, penceramah


 7. Sastra Inggris dan Bahasa

Menganggur dan baru lulus: 9,2 persen

Menganggur dan berpengalaman kerja: 6,2 persen

Gaji rata-rata lulusan baru: $32.000 (Rp 416 juta)

Gaji rata-rata lulusan berpengalaman: $52.000 (Rp 676 juta)

Proyeksi pertumbuhan tahun 2010-2020: 6 persen lebih

Pekerjaan terkait: Penulis dan penerjemah

 
8. Jurnalistik

Menganggur dan baru lulus: 7,7 persen

Menganggur dan berpengalaman kerja: 6,0 persen

Gaji rata-rata lulusan baru: US$ 32.000 (Rp 416 juta)

Gaji rata-rata lulusan berpengalaman: US$ 58.000 (Rp 754 juta)

Proyeksi pertumbuhan tahun 2010-2020: kurang dari 6 persen

Pekerjaan terkait: Reporter, koresponden, analis berita


9. Antropologi dan Arkeologi

Menganggur dan baru lulus: 10,5 persen

Menganggur dan berpengalaman kerja: 6,2 persen

Gaji rata-rata lulusan baru: US$ 28.000 (Rp 364 juta)

Gaji rata-rata lulusan berpengalaman: US$ 47.000 (Rp 611 juta)

Proyeksi pertumbuhan tahun 2010-2020: 21 persen lebih

Pekerjaan terkait: Antropolog dan arkeolog

10. Manajemen Perhotelan

Menganggur dan baru lulus: 9,1 persen

Menganggur dan berpengalaman kerja: 5,7 persen

Gaji rata-rata lulusan baru: US$ 32.000 (Rp 416 juta)

Gaji rata-rata lulusan berpengalaman: US$  53.000 (Rp 689 juta)

Proyeksi pertumbuhan tahun 2010-2020: 8 persen lebih

Pekerjaan terkait: Manajer hotel

11. Musik

Menganggur dan baru lulus: 9,2 persen

Menganggur dan berpengalaman kerja: 4,5 persen

Gaji rata-rata lulusan baru: US$ 30.000 (Rp 390 juta)

Gaji rata-rata lulusan berpengalaman: US$ 45.000 (Rp 585 juta)

Proyeksi pertumbuhan tahun 2010-2020: 10 persen lebih

Pekerjaan terkait: Musisi dan penyanyi



12. Sejarah

Menganggur dan baru lulus: 10,2 persen

Menganggur dan berpengalaman kerja: 5,8 persen

Gaji rata-rata lulusan baru: US$ 32.000 (Rp 416 juta)

Gaji rata-rata lulusan berpengalaman: US$ 54.000 (Rp 702 juta)

Proyeksi pertumbuhan tahun 2010-2020: 18 persen lebih

Pekerjaan terkait: Sejarawan

 
13. Ilmu Politik dan Pemerintahan

Menganggur dan baru lulus: 9,1 persen

Menganggur dan berpengalaman kerja: 6 persen

Gaji rata-rata lulusan baru: US$  35.000 (Rp 455 juta)

Gaji rata-rata lulusan berpengalaman: US$ 65.000 (Rp 845 juta)

Proyeksi pertumbuhan tahun 2010-2020: 8 persen lebih

Pekerjaan terkait: Pengamat politik

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menghidupkan Semangat Nuku Usir Penjajah dari Tanah Maluku

Posted: 11 Nov 2016 05:05 AM PST

Liputan6.com, Ternate - Di kalangan orang Inggris, Sultan Nuku disapa Lord of Fortune. Adapun masyarakat setempat mengenalnya sebagai Jou Barakati atau yang diberkati. Demikian tulis Adnan Amal dalam bukunya Kepulauan Rempah-Rempah.

Sejarawan Maluku Utara ini menceritakan, pahlawan bernama lengkap Muhammad Amirudin Syah di masanya terkenal akan keberanian dan kekuatan batinnya. Ia berhasil mentransformasikan masa lalu Maluku yang kelam ke dalam era baru.

Upaya itu, disebutkan telah memberikan kepadanya kebangkitan dan melepaskan diri dari segala bentuk keterikatan, ketidakadilan dan penindasan Belanda kala itu.

Ekspansi wilayah kekuasaan Sultan Nuku seperti disebut dalam bukunya Adnal Amal, sampai Raja Ampat dan daratan Papua. Sebagiannya sampai Seram, Maluku.

Spirit perjuangan Sultan Nuku ini kembali diperingati oleh Pengurus Garda Nuku Maluku Utara. Mereka membuat kegiatan Nuku Word Festival dalam rangka memaknai semangat Sultan Nuku dalam mengusir penjajah.

Ketua Panitia Nuku Word Festival Imanullah Muhammad mengatakan, serangkaian kegiatan festifal tersebut sudah disiapkan panitia. Kegiatan itu di antaranya menandatangani agreement cultural-history Maluku Kie Raha yang akan dilaksanakan pada 14 November 2016.

Imanullah menjelaskan, testimoni komitmen implementasi agreement atau persetujuan tersebut akan dihadiri beberapa kedutaan besar seperti Inggris, Belanda, dan Portugal.

"Kegiatan ini melibatkan para sultan, bobato, gubernur, bupati/wali kota se Maluku Utara, bupati dan sekda Raja Ampat, Seram Timur, Mamuju Tengah, Gubernur Maluku dan Wali Kota Ambon," ucap dia saat jumpa pers di Ternate, Kamis, 10 November 2016.

Dia mengatakan undangan untuk kedutaan luar negeri tersebut karena dalam sejarah memiliki benang merah dengan penjajahan Maluku-Maluku Utara.

"Jadi selain fokus pada penandatanganan agreement yang mengundang para tamu dari luar daerah, panitia juga membahas terkait dengan persiapan pengukuhan pengurus besar Garda Nuku pada 12 November setelah bakda subuh. Pengurus Garda Nuku akan dilantik oleh Sultan Tidore di Kedaton Tidore," ia menambahkan.

Dia mengatakan setelah penandatanganan dan testimoni agreement dilaksanakan akan dilanjutkan dengan acara sakral, yakni taji besi atau debus massal Kie Raha.

Konferensi pers Nuku Word Festival di Ternate, Maluku Utara. (Liputan6.com/Hairil Hiar)

Sekjen Garda Nuku Budi Janglaha menjelaskan, pada 14 November nanti adalah hari bersejarah. Selain penandatanganan dan testimoni agreement, juga di hari tersebut pihaknya memperingati Haul Sultan Nuku Muhammad Amirudin.

Festival itu tidak hanya sebagai acara serimoni belaka. Namun lebih pada bagaimana masyarakat dapat memaknai spirit Sultan Nuku dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. "Di hari Pahlawan ini, mari mengenang jasa para pahlawan kita dan mewujudkan spirit mereka untuk masa depan kita," Budi memungkasi.​

Muhamad Amiruddin, kelahiran Soasiu, Tidore, 1738 dan wafat di Tidore, 14 November 1805 adalah seorang Pahlawan Nasional Indonesia. Pena sejarah mencatat, Nuku merupakan sultan dari Kesultanan Tidore yang dinobatkan pada 13 April 1779, dengan gelar Sri Paduka Maha Tuan Sultan Saidul Jehad el Ma'bus Amiruddin Syah Kaicil Paparangan.

Nuku adalah putra Sultan Jamaluddin (1757-1779) dari Kesultanan Tidore. Nuku juga dijuluki sebagai Jou Barakati artinya Panglima Perang. Sejarah mencatat pula, hampir 25 tahun, Nuku bergumul dengan peperangan untuk mempertahankan tanah airnya dan membela kebenaran.

Dari satu daerah, Sultan Nuku berpindah ke daerah lain, dari perairan yang satu menerobos ke perairan yang lain, berdiplomasi dengan Belanda maupun dengan Inggris, mengatur strategi dan taktik serta terjun ke medan perang.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Johan Budi Meluapkan Rindu di KPK

Posted: 11 Nov 2016 05:05 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Johan Budi Sapto Prabowo, hari ini mendatangi bekas kantornya di Kuningan, Jakarta Selatan. Kedatangan Johan, untuk memenuhi undangan acara ulang tahun Wadah Pegawai KPK ke-9.

Johan mengungkapkan, dalam kunjungannya ini ia bertemu dengan para pimpinan KPK.

"Tadi ada pimpinan KPK. Tadi diminta sharing pengalaman ketika Wadah Pegawai itu dimunculkan di 2006-2007 waktu itu. Kira-kira isinya itu aja, sharing. Saya ketemu Ketua KPK Pak Agus, Pak Saut juga ada tadi, Pak Laode, juga Pak Alex, tadi ada juga dengan teman-teman pegawai KPK," ucap Johan di Gedung KPK Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Johan menepis saat ditanyakan apakah saat pertemuan dengan pimpinan KPK, dia sempat membicarakan beberapa kasus yang ditangani komisi antirasuah itu.

"Enggak ada. Soal Wadah Pegawai tadi. Cerita bagaimana Wadah Pegawai dibentuk, bagaimana prosesnya. Pengalaman-pengalaman ketika pertama kali Wadah Pegawai eksis di KPK. Itu aja tadi," kata Johan.

Johan yang kini duduk sebagai juru bicara Presiden Joko atau Jokowi, mengungkapkan rasa rindunya saat mendatangi KPK.

"Yang dirindukan di KPK adalah saat-saat kita bercengkerama dengan teman-teman pers," ujar Johan sambil tersenyum.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kepala Dinas Pendidikan Banyuasin Diperiksa KPK

Posted: 11 Nov 2016 05:05 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Berhasil Bebaskan Kota dari ISIS, Tentara Irak Mandi di Mata Air

Posted: 11 Nov 2016 05:05 AM PST

Liputan6.com, Hammam al-Alil - Di tepi sungai Tigris, sejumlah pria duduk dan tersenyum lega karena polisi dan tentara Irak serta pemuda setempat berenang di sebuah kolam mata air di sebuah kota yang baru saja direbut dari ISIS beberapa hari lalu, Hammam al-Ali.

Di antara mereka ada yang meloncat ke dalam kolam, melumuri wajahnya dengan lumpur, bahkan melakukan selfie dengan muka dan tubuh penuh lumpur.

Itu mungkin menjadi pemandangan langka yang bisa dilihat di kota-kota sekitar Mosul akhir-akhir ini. Pasalnya, sejak 17 Oktober lalu pasukan Irak telah memulai pertempuran untuk merebut kembali 'benteng' terakhir ISIS.

"Waktu kemenangan telah tiba dan operasi untuk membebaskan Mosul sudah dimulai," ujar Perdana Menteri Irak, Haider al-Abadi, dalam sebuah pidato yang disiarkan di televisi pemerintah.

"Hari ini saya umumkan awal operasi kemenangan untuk membebaskan Anda dari kekerasan dan terorisme Daesh (sebutan lain untuk ISIS)," ujar al-Abadi.

Para tentara Irak saat berada di kolam belerang di Hammam al-Ali, Mosul, Irak, (9/11). Di tengah perang melawan ISIS, mereka melepaskan penat dan lelah dengan berenang di Kolam belerang. (REUTERS/Alaa Al-Marjani)

Mosul berada di bawah kendali ISIS sejak Juni 2014, di mana serangan pasukan Irak untuk merebut kembali kota tersebut telah direncanakan selama berbulan-bulan.

Melalui operasi tersebut, pasukan koalisi berhasil merebut kembali wilayah di desa dan kota di sekitar Mosul, termasuk Hammam al-Ali yang berhasil bebas dari cengkeraman ISIS pada 7 November lalu.

Tiga pasukan Irak berselfie dengan tubuh dipenuhi belerang di Hammam al-Ali, Mosul, Irak, 9/11). Di tengah perang melawan ISIS, mereka melepaskan penat dan lelah dengan berenang di Kolam belerang. (REUTERS/Alaa Al-Marjani)

Beberapa hari yang lalu, sebuah kuburan massal berisi 100 jasad korban pemenggalan ditemukan di sebuah sekolah pertanian di kota tersebut.

"Kelompok militan ISIS terus melakukan kejahatan kepada warga kami," ujar Komando Gabungan Militer Irak dalam sebuah pernyataan. Tim khusus pun dikirimkan ke lokasi untuk menyelidiki pembunuhan.

Seorang tentara Irak menyiramkan air pada rekannya usai berenang di kolam belerang di Hammam al-Ali, Mosul, Irak, (9/11). Di tengah perang melawan ISIS, mereka melepaskan penat dan lelah dengan berenang di Kolam belerang. (REUTERS/Alaa Al-Marjani)

Menurut keterangan warga seperti dilansir Reuters, ISIS telah menduduki sekolah pertanian itu dan dijadikan sebagai basis mereka dan menjadi tempat untuk menyiksa dan membunuh korbannya. Banyak yang memperkirakan bahwa sekitar 200 orang dibunuh dalam beberapa minggu sebelum kelompok militan tersebut dipukul mundur dari kota itu.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

WHOOPS: Viral, Video Balita Disabilitas Berusaha Makan Sendiri

Posted: 11 Nov 2016 05:00 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lebih Dekat dengan Mobil Termahal Dunia

Posted: 11 Nov 2016 05:00 AM PST

Liputan6.com, California - Ferrari memang menjadi salah satu merek mobil dengan harga selangit. Tak heran bila mobil berlogo kuda jingkrak ini hanya jadi mainan konsumen kelas atas.

Selain mengejar pamor, ada segelintir konsumen yang tergila-gila terhadap setiap model yang ditetaskan. Mulai dari yang terbaru hingga model paling lawas jadi buruan.

Sebuah Ferrari lawas yang satu ini bisa dibilang sebagai model yang paling wah. Bagaimana tidak, sebuah Ferrari 250 GTO lansiran tahun 1962 terjual seharga 45 juta pound sterling atau setara lebih dari Rp 755 miliar.

Diketahui, sebagaimana dilansir dari Telegraph, Jumat (11/11/2016), Ferrari 250 GTO hanya diproduksi sebanyak 36 unit.

Yang membuatnya mahal tentu bukan cuma karena langka. Sebab, rekam jejak Ferrari 250 GTO ini bisa membuat status sang pemilik berada di atas.

Ya, Ferrari 250 GTO itu pernah turun balap Le Mans dan Sebring. Meski umurnya sudah lebih dari 50 tahun, jangan remehkan performa mesinnya.

Di atas kertas, ia bisa berlari dari kondisi diam hingga 90 km per jam dalam enam detik dengan kecepatan maksimum 273 km per jam.

"Ini merupakan Ferrari tercantik, `mahanya` mobil klasik, dan ia juga punya sejarah di balap dengan finish posisi enam di ajang Le Mans dan posisi satu di Sebring," kata sang penjual, John Collin.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kenapa Warga AS Pilih Donald Trump Jadi Presiden?

Posted: 11 Nov 2016 04:50 AM PST

Liputan6.com, New York - Donald Trump terpilih menjadi Presiden Amerika Serikat setelah mengalahkan rivalnya, Hillary Clinton. Banyak yang khawatir dari terpilihnya Trump sebagai presiden.

Termasuk soal nasib warga Muslim di AS. Karena Trump pernah mengeluarkan pernyataan yang kontroversial, bahwa dia akan melarang umat muslim pergi ke AS. Tak hanya itu, Trump juga dikenal kontroversial dalam hal lain. 

Meski demikian, ada juga yang beranggapan bahwa sosok Trump akan membawa dampak positif. Seperti dilansir dari The Richest, berikut daftar alasan Trump adalah presiden yang tepat bagi warga AS:

1. Dia bukan seorang Pengacara

Pengacara sudah menjadi salah satu faktor penting bagi dunia politik di Amerika Serikat (dan politik secara umum) selama bertahun-tahun. Mereka ahli dalam berargumen, pandai bercakap dan sangat cerdas.

Namun, citra pengacara di Amerika Serikat sudah terlanjur dikenal sebagai salah satu pekerjaan yang sulit untuk dipercaya karena banyak dari mereka yang hanya membuang-buang waktu dan berbuat curang. Jika menjadi presiden, Trump diyakini akan mampu menyelesaikan masalah tersebut.

2. Trump Bicara Apa yang Dia Pikirkan

Selain bukan seorang pengacara, Trump juga bukan seorang politisi. Tapi dia adalah pengusaha Untuk itu Ia mengerti apa yang akan dia katakan melalui pikirannya yang merupakan sesuatu yang jujur.

3. Trump Memerangi Narkoba

Trump sudah mengindikasikan dari waktu ke waktu bahwa Ia akan memerangi narkoba dengan caranya sendiri karena juga juga bukan seorang pengguna narkoba.

 

4. Trump Tidak Bergerak Lambat

Salah satu permasalahan di setiap pemerintahan adalah lambatnya pergerakan di dalam pemerintahan itu sendiri. Kemampuan Trump dalam memecahkan masalah sendiri dan juga kecerdasannya tidak akan membiarkan stagnansi terjadi dalam pemerintahannya.

5. Trump Memiliki Hubungan dengan Pihak Asing

Trump sudah menjalani bisnis selamat berpuluh-puluh tahun di seluruh dunia, dan semuanya berjalan dengan sukses. Mengapa bisa? Karena Trump berinvestasi di seluruh belahan dunia dan membangun relasi baik pula dengan total investasi mencapai US$ 7 miliar – US$ 9 Miliar (menurut beberapa sumber). Hal itu membuktikan bahwa Trump mengerti bagaimana caranya membangun relasi baik dengan dunia.

6. Trump Memiliki Kebijakan Keamanan Sendiri

Trump adalah seorang pebisnis yang selalu memikirkan tentang ekonomi. Selain ekonomi, kebijakan keamanan pun perlu ditegakkan. Untuk itu Trump diyakini dapat menjaga stabilitas keamanan dengan kebijakan yang Ia buat sendiri.

7. Trump Memiliki Ide Bagus Untuk Kemajuan Pendidikan

Ketika Trump menyampaikan pidato mengharukannya mengenai pendidikan, Ia menyatakan bahwa tidak ada alasan untuk anak-anak di Amerika tidak bisa merasakan bangku sekolah. Ia yakin bahwa Departemen Pendidikan telah membuang banyak anggaran untuk pendidikan yang tidak perlu. Untuk itu jika Ia menjadi presiden ia tidak akan membiarkan hal semacam ini kembali terjadi.

8. Trump Sangat Mengerti Bagaimana Cara Kerja Sektor Ekonomi

Trump mengerti bagaimana menghasilkan uang, bila dihitung secara skala Trump merupakan salah satu pebisnis dengan segudang pengalaman dalam bidang perekonomian dan ia bisa meraih kesuksesan besar akan itu.

(Nabila)

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hengkang ke Ducati, Lorenzo Tulis Surat Perpisahan untuk Yamaha

Posted: 11 Nov 2016 04:50 AM PST

Liputan6.com, Valencia - Jorge Lorenzo sebentar lagi akan mengakhiri kebersamaannya selama 9 tahun dengan tim Yamaha di MotoGP Valencia, pada akhir pekan ini. Sebelum meninggalkan tim Garpu Tala, ia sempat menuliskan surat cinta yang diunggahnya melalui akun jejaring sosial media twitter (@lorenzo99).

Ini sebagai bentuk penghormatan kepada Yamaha yang telah membantu karier Lorenzo selama menjadi pembalap di kelas utama 1.000 cc. Pasalnya pada musim depan pembalap kelahiran Palma, Mallorca, 4 Mei 1987 itu akan menunggangi motor tim Ducati Corse setelah resmi memutuskan pindah pada April lalu.

Meski meninggalkan Yamaha, Lorenzo masih yang terbaik. Diketahui, selama sembilan tahun berada di garasi tim pabrikan Jepang, X-Fuera berhasil menjadi juara dunia sebanyak tiga kali dengan mengoleksi 43 menang, 106 podium, 38 pole position, dan 27 fastest lap dari 155 balapan.

Sehingga pantas jika Lorenzo menulis surat perpisahan kepada tim Yamaha. Bahkan sebelum balapan seri terakhir digelar di Sirkuit Ricardo Tormo, pemilik nomor 99 dilaporkan menghadiri acara makan malam perpisahan dengan seluruh staf, pejabat, dan rekan setim Valentino Rossi.

"Saya akan merindukan mereka semua, meskipun beberapa lebih dari yang lain," tutur Lorenzo seperti dikutip El Mudo, Jumat (11/11/2016). Berikut surat cinta Jorge Lorenzo untuk Yamaha:

Saya telah mengendarai Yamaha selama 9 musim, tapi Minggu akan menjadi hari terakhir saya di atas motor M1. Ini akan menjadi sensasi yang sangat aneh.

Saya telah menghabiskan sepertiga hidup di sini. Kami telah hidup lebih dari 150 balapan, kami mencapai 43 kemenangan dan 3 gelar Kejuaraan Dunia. Kami telah jatuh berkali-kali, tapi kami selalu bangkit bersama dan mengalami prestasi luar biasa (termasuk memiliki beberapa anestesi dalam darah...). 9 Musim di Yamaha ini akan menjadi bagian dalam diri saya selamanya. Tak terulang. Tak terlupakan.

Saya ingin berterima kasih kepada Yamaha dan terutama Anda, Lin Jarvis, yang telah memberikan saya kesempatan untuk masuk ke tim pabrikan secara langsung ketika saya masih berusia 19 tahun dan saya bahkan tidak mendapatkan Kejuaraan Dunia 250cc pertama pada 2006.

Saya juga ingin mengapresiasi perhatian dan upaya dari mekanik saya, baik mereka yang berada di sana sejak hari pertama dan juga mereka yang baru datang belakangan ini, dan engineer Jepang yang selalu memberikan saya motor pemenang. Itu tidak akan mungkin terjadi tanpa kehadiran kalian. Terima kasih semuanya!

Saya meninggalkan Yamaha dengan kepala tegak dalam hati nurani yang baik karena saya telah memberikan yang terbaik sejak balapan pertama pada 2008. Saya sangat bangga atas semua pengalaman saya di sini, yang telah membuat saya menjadi pembalap dan pribadi lebih baik.

Mulai tahun depan, saya akan menghadapi tantangan baru, tapi kami masih memiliki tujuan terakhir di Yamaha: mari mencoba untuk memenangi balapan terakhir musim ini. Ini akan menjadi hadiah perpisahan yang sangat indah bagi mereka yang telah mempercayai saya.

Sampai jumpa di trek!. (David Permana)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pesona Keindahan Nusantara dalam Koleksi Carmanita

Posted: 11 Nov 2016 04:49 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Teknik yang kaya dengan desain yang khas diwujudkan desainer Carmanita dalam karyanya di IPMI Trend Show 2017. Ia pun berhasil memukau penonton dengan 40 koleksinya.

Pesona keindahan Nusantara menjadi inspirasi Carmanita di koleksinya kali ini. Desainer senior ini mengusung ciri khas teknik draperi dengan potongan asimetris yang androgini.

"Untuk IPMI yang sudah 30 tahun ini saya mengeluarkan semua teknik yang saya telah pelajari untuk pembuatan bahan, dari mulai origami, arashi, airbrush, painting, dan sebagainya," kata Carmanita seusai fashion show, Jumat (11/11/2016).

Bahan-bahan ringan, seperti katun dan sutra pun tampak melayang dalam siluet longgar dan asimetris. Potongan dress, tunik, celana, kemben, hingga coat tampak unik dengan aksen draperi di banyak sisinya.

Carmanita juga bermain dengan embroidery bunga atau aksen kancing di dada. Motif flora bunga dan daun dalam teknik batik juga terlihat dalam koleksinya. Meskipun begitu, ternyata desainer kelahiran Bandung, 10 Juli 1956 ini tidak pernah merencanakan motifnya.

"Semua motif dan warna pada kain terutama batik itu apa yang terjadi saja, karena namanya batik, hasilnya bisa berbeda dengan yang diinginkan," ujarnya.

Carmanita juga menggabungkan antara teknik batik menggunakan malam dan painting. Untuk pinggiran ia menggunakan malam, sementara tengahnya painting, atau sebaliknya. Ia pun meramalkan teknik painting akan lebih banyak dipakai pada 2017.

Batik dalam koleksinya pun berwarna cukup cerah, seperti hijau, biru, oranye, merah, ungu. Kombinasi warna pun dilakukan Carmanita dengan berani sehingga menghasilkan karya yang memikat.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Goda Dia Dengan Hipnosis Erotis Untuk Kepuasan Orgasme Maksimal

Posted: 11 Nov 2016 04:47 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Bisikan lembut dan sentuhan menggoda dapat memicu rangsangan seksual ke titik orgasme. Foreplay memicu indera Anda yang akan membawa menuju euforia ke zona paling erotis. Adakalanya, kepuasan seksual dicapai tanpa adanya sentuhan ke titik sensitif.

Para penghipnosis erotis membuktikan, ketika Anda masih dalam hipnosis, Anda menjadi sangat responsif terhadap segala ucapan. Hipnosis erotis sebagai meditasi yang memunculkan gairah seksual tanpa menyentuh titik sensitif.

Dalam hal ini, otak memainkan peran penting dalam gairah seksual. Otak menerima perintah agar tubuh mencapai orgasme. Rangsangan seksual berasal dari stimulasi otak. Artinya, otak dirangsang tanpa sentuhan fisik.

Orgasme dari Hipnosis Erotis

Orgasme yang berasal dari stimulasi otak dapat dicapai dengan perintah melalui lisan atau musik yang terdengar. Sebuah album musik berjudul, Stefani Love Binaural Beats Ultra menunjukkan, rangsangan tersebut dapat dicapai lewat lagu yang didengarkan memakai headphone.

Untuk mencapai orgasme, Anda perlu memerhatikan pernapasan dan perasaan, yang membawa Anda menuju gairah seksual.

Hipnosis erotis dengan stimulasi otak memicu terjadinya orgasme kering dan orgasme normal, menurut Jerry Storey, seorang ahli hipnosis erotis.

Anda bisa mencapai orgasme lewat stimulasi otak

"Orgasme kering membuat otot-otot tubuh yang biasanya mengalami kontraksi. Saraf mengalami perasaan yang menyenangkan  walaupun sinyal kepuasan langsung datang dari otak dan tidak sebanyak rangsangan seksual dari saraf sensorik di wilayah genital," kata Jerry, seperti yang dikutip Medical Daily, Jumat (11/11/2016).

Orgasme normal dicapai menggunakan dua atau lebih kata-kata yang memicu rangsangan atau sentuhan. Misal, Jerry memberikan hipnosis erotis dengan mengucapkan kata Erotis, maka perintah ini akan menyebabkan Anda terangsang.

Aman atau Tidak?

Anda pasti bertanya, apakah hipnosis erotis termasuk aman dilakukan. Peneliti menemukan, pria berpeluang mengalami ejakulasi lebih cepat sebelum pasangan mereka. Pria mengalami ejakulasi dini dalam waktu kurang dari dua menit.

Sebagian pria lain mengakui, hipnosis erotis akan menyebabkan kurangnya kontrol penuh ejakulasi. Mereka tidak bisa mengontrol ejakulasi secara normal.

Di sisi lain, hipnosis erotis dinilai positif karena membantu pasangan saling terpenuhi dan puas. Bahkan keduanya bisa mengatur klimaks secara bersamaan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3 Berita Hari Ini: Masalah Jas Hujan dan Radiator Coolant

Posted: 11 Nov 2016 04:45 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Hari-hari menyimpan jas hujan. Bila salah lokasi justru mengurangi performa mesin. Itulah artikel populer siang ini.

Sementara dua artikel populer lainnya terkait dengan penggunaan coolant untuk radiator dan 8 hal yang harus diperhatikan saat berkendara dalam hujan. Berikut ringkasannya:

1. Jangan Taruh Jas Hujan di Balik Jok
Salah satu kebiasaan buruk pemilik sepeda motor adalah menyimpan jas hujan di balik jok, meski sebetulnya tak ada ruang untuk itu. Hal ini berlaku untuk sejumlah motor.

Posisi jas hujan di tempat ini justru menutupi saluran udara atau tutup tangki bensin. Hal ini juga dapat menyebabkan gangguan pada proses pembakaran. Efek lainnya juga menyebabkan jas hujan cepat kaku dan pada akhirnya rusak atau robek. Selengkapnya baca di sini.
2. Mengapa Isi Radiator Harus Pakai Coolant, Ini Jawabannya
Beberapa pemilik sepeda motor lebih memilih menggunakan air biasa ketimbang coolant untuk radiator. Alasannya umumnya adalah kepraktisan, dan lebih hemat biaya.

Padahal, cara tersebut sebetulnya merugikan. Air biasa bisa memberikan efek buruk pada motor, yaitu lebih mudah munculkan karat karena tidak adanya zat anti karat pada air biasa, beda dengan coolant. Selengkapnya baca di sini.

3. Berkendara Saat Hujan, Perhatikan 8 Hal Ini Kalau Mau Aman
Di musim hujan seperti sekarang ini, risiko terjadinya kecelakaan kendaraan bermotor, khususnya sepeda motor meningkat. Hal tersebut bisa dipengaruhi oleh banyak faktor, seperti permukaan jalanan yang licin karena basah atau berkurangnya jarak pandang lantaran guyuran hujan.

Nah, bagi Anda yang sehari-hari beraktivitas menggunakan sepeda motor, tidak ada salahnya mencoba apa yang disampaikan Michael Gerald selaku Safety Riding Analyst Astra Motor (dealer utama sepeda motor Honda) demi mengurangi risiko kecelakaan. Selengkapnya baca di sini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Makanan Kucing Paling Mahal, Dibanderol Rp 150 Juta

Posted: 11 Nov 2016 04:45 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Sebuah makanan kucing paling mewah untuk para orang kaya dijual pekan ini. Dengan harga sekitar Rp 150 juta untuk setahun atau sekitar Rp 12 juta sebulan, sudah tentu yang bisa membeli makanan kucing ini hanyalah kalangan tertentu. 

Makanan kucing yang disebut British Banquet ini mengandung caviar Arenkha, salmon Skotlandia, lobster Norfolk, dan kepiting Devon. Juga termasuk di dalamnya asparagus organik, quinoa, dan kunyit untuk menjaga kucing tetap sehat.

Makanan kucing super-premium ini diklaim tidak mengandung pengawet, pewarna buatan, maupun perisa buatan. Hal ini membuatnya tak hanya cocok dikonsumsi kucing, tapi juga bisa dimakan oleh manusia.

Perusahaan Green Pantry yang memproduksi makanan kucing ini membanderol paket sebulan British Banquet seharga 750 Poundsterling atau sekitar Rp 12 juta. Namun harganya menjadi lebih mahal untuk di luar Inggris.

"British Banquet dibuat dari bahan-bahan terbaik yang hanya ada di Inggris. Tak heran harganya mahal dan yang sanggup membeli biasanya selebriti, direksi, bos perusahaan, duta besar, dan orang-orang yang mau mengeluarkan uang banyak untuk mendapatkan yang terbaik," jelas Simon Booth, seperti dilansir Mirror, Jumat (11/11/2016).

Mengingat biayanya yang sangat tinggi, makanan kucing ini tidak diproduksi secara massal. Jika Anda ingin membelinya, Anda harus memesannya terlebih dahulu. 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Waspada, 5 Tempat Tak Terduga Ini Bisa Jadi 'Sarang' Ular

Posted: 11 Nov 2016 04:44 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Ular hampir selalu bisa membuat siapa pun yang melihatnya ngeri. Sebab selain khawatir digigit dan terkena bisa mematikan, hewan melata ini juga terkenal mampu melumpuhkan mangsa lewat lilitannya yang kuat.

Memiliki bentuk tubuh yang elastis membuat reptil yang satu ini bisa masuk ke tempat-tempat sempit, bahkan yang tak terpikirkan sekalipun. Namun kemunculannya pasti bikin heboh.

Berikut 3 tempat mengejutkan yang bisa jadi 'sarang' dadakan bagi ular, yang Liputan6.com kutip dari berbagai sumber:

1. Muncul dari Lubang Toilet 

Seekor ular kobra sepanjang satu meter dilaporkan muncul dari lubang toilet di sebuah rumah di Thailand.

Seperti dilansir Thai PBS, dan dikutip Asian Correspondent edisi 6 Juni 2016, tim penyelamat dari Po Teck Toeng Foundation dikabarkan menerima panggilan darurat dari seorang pria, Polapat Laokamnerdpetch.

Pria berusia 27 tahun itu menelepon tim penyelamat pada pukul 20.40 waktu setempat setelah dirinya melihat penampakan ular dari lubang toilet.

Seorang warga Thailand kembali dikagetkan dengan penemuan ular di lubang toilet di rumahnya.

Tiba di tempat kejadian, petugas penyelamat menemukan bahwa ular kobra itu kembali masuk ke lubang toilet. Untuk menarik binatang mematikan itu keluar, para petugas menyiram lubang toilet dengan cairan insektisida.

Setengah jam kemudian, reptil itu pun keluar dari tempat persembunyiannya dan langsung ditangkap petugas. Akhirnya, kobra itu dibawa ke sebuah peternakan ular di Kantor Palang Merah Thailand.

Anda mungkin pernah menonton film tentang serbuan ular berbisa di dalam pesawat komersial yang berjudul "Snake on Plane". Belum lama ini kejadian serupa terjadi di salah satu maskapai penerbangan milik pemerintah Meksiko.

Para penumpang pesawat Aeromexico dengan nomor penerbangan 231 panik bukan kepalang melihat kemunculan seekor ular berwarna kehijauan dari langit-langit salah satu bagasi penumpang.

Gawat, Diam-Diam Ular Berbisa Merayap dalam Kabin Pesawat

Dalam pers rilis yang dikeluarkan oleh Kantor Berita Meksiko, Publimetro, yang dilansir dari News.com.au, Selasa 8 November 2016, peristiwa tersebut terjadi pada Minggu, 6 November waktu setempat.

Dalam video berdurasi 16 detik itu, terlihat seekor ular yang cukup besar bergelantungan di langit-langit bagasi bagian belakang. Tak lama ular tersebut jatuh ke kabin pesawat.

Kemunculan ular itu saja sudah bikin takut penumpang, apalagi pada saat hewan itu jatuh ke salah satu kursi penumpang. Sontak hal ini membuat panik karena mereka berada di ketinggian puluhan ribu meter di atas permukaan laut.

Bayangkan apa yang akan Anda lakukan ketika akan memakai sepatu favorit, lalu menemukan seekor ular berbisa di dalamnya.

Mungkin Anda langsung melompat ke belakang menghindar dari benda kesayangan Anda, sebelum mencoba untuk 'mengusir' reptil itu.

Hal itulah yang dialami oleh seorang perempuan di daerah pesisir pantai Moana, Adelaide, Australia Selatan. Seperti yang dikutip dari Daily Mail edisi 23 September 2016, perempuan itu dikejutkan dengan apa yang ditemukan di dalam sepatu boot UGG kesayangannya.

Ular coklat berbisa itu ditemukan menggulung di dalam salah satu sepatu perempuan dari Moana itu (Dailymail.com).

Seekor ular coklat berbisa 'bersantai' di dalam sepatu berbahan lembutnya itu. Perempuan yang tidak disebutkan namanya itu lantas menghubungi Snake Catcher Adelaide untuk membantunya.

Pawang ular itu mengeluarkan binatang berbisa itu dari dalam boot dengan sangat mudah. Ange mengambil kantong ularnya dan menuangkan ular tersebut ke dalamnya.

Sebelumnya Ange juga menemukan ular cincin merah yang mematikan, dari dalam sepatu yang digantung terbalik di rak sepatu.

 

Sebuah restoran ini mendadak riuh tatkala ular raksasa bergelantungan dari langit-langit tempat makan itu. Tak lama kemudian, reptil itu melata dan turun tepat di depan pengunjung yang ketakutan menyaksikan adegan tersebut.

Reptil besar itu diduga jenis python atau piton.

Ular bersembunyi di atap. (video grab)

Dalam rekaman yang beredar di dunia maya, seperti dikutip dari Metro.co.uk, Jumat (11/11/2016), pengunjung terdengar panik saat  tim ahli satwa liar memasuki gedung.

Mereka kemudian mulai menggunakan batang logam untuk mengamankan ular, dan memungkinkan memegang bagian kepalanya.

Klip telah dibagikan pada beberapa situs video di hari terakhir, dan sudah dilihat ribuan kali. Kendati demikian, tak jelas di mana lokasi rekaman itu.

Seorang pekerja di hutan pedesaan Vietnam terkejut bukan main, melihat ular sepanjang 20 kaki atau sekitar 6 meter di antara cabang-cabang pohon.

Dalam rekaman yang yang dikutip dari Daily Mail, reptil berukuran besar itu terlihat menggantung di antara akar pohon karet ketika pekerja mengangkat tumpukan kayu.

Ular anaconda sepanjang 6 meter yang ditemukan di hutan Vietnam. (Video Grab)

Ular yang tak banyak bergerak itu sepertinya terbangun dari tidur nyenyak. Ia sedikit menggeliat saat terbawa ke dalam alat penggali besi berisi ranting, yang kemudian diarahkan ke tanah karena 'tamu' tak diundang itu.

Seorang pekerja yang berani kemudian menjatuhkan ular jenis anaconda itu ke tanah dengan tongkat. Si reptil pun dengan cepat melata pergi.

Seseorang kemudian menjegal si ular agar tak bisa melarikan diri. Para pekerja diyakini telah membunuh ular besar itu, agar tak kabur dan meneror warga desa sekitar.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menyeberang di JPO Ini Harus Beli Tiket Dulu

Posted: 11 Nov 2016 04:42 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cita Citata Tidak Ingin Sembunyikan Pernikahan

Posted: 11 Nov 2016 04:42 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Hubungan antara Cita Citata dan sang kekasih, Amri Tuasikal tampaknya sudah mencapai babak baru. Setelah terlibat konflik hingga harus putus-nyambung, cinta di antara keduanya semakin menggebu dan tak terpisahkan.

Cita Citata bahkan sempat mengundang tanya publik dengan mengunggah foto tangannya yang disematkan cincin di jari manisnya. Bahkan, ia dan kekasih dikabarkan telah resmi menikah secara agama.

Cita Citata dan Amri Tuasikal [foto: instagram/amrituasikal10]

Menanggapi hal tersebut, Cita Citata tampak santai. "Beritanya sih simpang siur, Cita menanggapinya positif saja," ujar Cita Citata saat ditemui di kawasan Daan Mogot, Jakarta Barat, Rabu (9/11/2016).

Pelantun "Goyang Dumang" itu mengaku memang sering menerima pertanyaan seputar pernikahan. "Ada teman-teman aku sering nanya, 'nikah ya?' Aku bilang saja, iya gitu. Semua orang kan memang ingin nikah," Cita Citata menjelaskan.

Cita Citata [Foto: Herman Zakharia/Liputan6.com]

Jangan khawatir, Cita Citata tidak akan menyembunyikan pernikahan itu jika nantinya benar-benar terjadi. Ia tampaknya bukan termasuk selebritas yang menjunjung tinggi privasi.

"Inginnya ramai-ramai dong, namanya pernikahan, momen berharga dan sakral. Inginnya bagi-bagi kegembiraan dengan orang-orang," Cita Citata mengakhiri.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Daftar Lengkap Kenaikan UMP 2017 di 34 Provinsi

Posted: 11 Nov 2016 04:41 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Sebanyak 34 provinsi telah menetapkan upah minimum provinsi (UMP) 2017‎. Penetapan ini mengacu pada Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 78 Tahun 2015 tentang Pengupahan. Pengumuman UMP seharusnya berlangsung serentak di seluruh provinsi pada 1 November.

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) menetapkan persentase kenaikan UMP 2017 hanya sebesar 8,25 persen. Kembali ini mengikuti PP Nomor 78 Tahun 2015 tentang Pengupahan yang menggunakan angka inflasi dan pertumbuhan ekonomi dalam menetapkan besaran kenaikan UMP.

‎Data inflasi dan pertumbuhan ekonomi nasional ini berasal dari Badan Pusat Statistik (BPS) sesuai dengan Surat Kepala BPS RI Nomor‎ B-245/BPS/1000/10/2016 per 11 Oktober 2016, di mana inflasi nasional sebesar 3,07 persen, sedangkan pertumbuhan ekonomi sebesar 5,18 persen.

Adapun formulasi perhitungan kenaikan UMP, yaitu besaran UMP tahun berjalan dikalikan dengan inflasi nasional ditambah dengan pertumbuhan ekonomi nasional.

Ini artinya kenaikan UMP pada 2017 pada masing-masing provinsi yaitu besaran UMP 2016 dikalikan dengan penjumlahan inflasi dan pertumbuhan ekonomi yaitu 3,07 persen+5,18 persen yaitu 8,25 persen.

Berikut daftar lengkap penetapan UMP 2017 di 34 provinsi, Kamis (11/11/2016):

1‎. Aceh, menetapkan UMP 2017 sebesar  Rp 2.500.000, naik dari UMP 2016 yang sebesar‎ Rp 2.118.500

2. Sumatera Utara, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 1.961.354, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 1.811.875

3. Sumatera Barat, menetapkan UMP 2017 sebesar‎ Rp 1.949.284‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 1.800.725

4. Bangka Belitung, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 2.534.673‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp‎ 2.341.500

5. Kepulauan Riau, menetapkan UMP 2017 sebesar‎ Rp 2.358.454‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 2.178.710

6. Riau, menetapkan UMP ‎2017 sebesar Rp 2.266.722‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 2.095.000

7‎. Jambi, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 2.063.000‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 1.906.650

8. Bengkulu, menetapkan UMP 2017 sebesar‎ Rp 1.730.000‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 1.605.000

9. Sumatera Selatan, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 2.388.000‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 2.206.000

10.‎ Lampung, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 1.908.447, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 1.763.000

11. Banten, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 1.931.180‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 1.784.000

12. DKI Jakarta, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 3.355.750, naik dari UMP 2016 yang sebesar‎ Rp 3.100.000

13. ‎Jawa Barat, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 1.420.624‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 1.312.355.

14. ‎Jawa Tengah, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 1.367.000‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 1.265.000,

15. ‎Yogyakarta, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 1.337.645, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 1.237.700

16. ‎Jawa Timur, menetapkan UMP 2017 sebesar‎ Rp 1.388.000‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 1.273.490

17. Bali, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 1.956.727‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 1.807.600

18‎. Nusa Tenggara Barat‎, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 1.631.245, naik dari UMP 2016 yang sebesar‎ Rp 1.482.950

19. Nusa Tenggara Timur, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 1.650.000, naik dari UMP 2016 yang sebesar‎ Rp 1.425.000

20. Kalimantan Barat, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 1.882.900‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 1.739.400

21. ‎Kalimantan Selatan, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 2.258.000‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 2.085.050

22. Kalimantan Tengah, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 2.222.986, naik dari UMP 2016 yang sebesar‎ Rp 2.057.528

23. Kalimantan Timur, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 2.339.556‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 2.161.253

24. Kalimantan Utara, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 2.358.800, ‎naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 2.175.340

25. Gorontalo, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 2.030.000, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 1.875.000

26. Sulawesi Utara, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 2.598.000‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 2.400.000

27. Sulawesi Tengah, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 1.807.775‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 1.670.000

28‎. Sulawesi Tenggara, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 2.002.625‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 1.850.000

29. ‎Sulawesi Selatan, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 2.500.000‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 2.250.000

30.‎ Sulawesi Barat, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 2.017.780, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 1.864.000

31. ‎Maluku, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 1.925.000‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 1.775.000

32. Maluku Utara, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 1.975.000, naik dari UMP 2016 yang sebesar‎ Rp 1.681.266

33. ‎Papua, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 2.663.646‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 2.435.000

34. Papua Barat, menetapkan UMP 2017 sebesar Rp 2.416.855‎, naik dari UMP 2016 yang sebesar Rp 2.237.000

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Nestapa Pangeran Muslim Afrika yang Jadi Budak di AS

Posted: 11 Nov 2016 04:41 AM PST

Liputan6.com, New York - Abdulrahman Ibrahim Ibn Sori, yang dikenal juga sebagai Abdul Rahman, lahir di Timbo, Afrika Barat. Sekarang, negeri itu dikenal sebagai Guinea.

Ia adalah seorang Fulbe dari tanah Futa Jallon. Ayahnya, seorang sultan kaya raya, mampu mengirimnya untuk belajar di Mali, Timbuktu, pada 1771.

Timbuktu adalah sebuah kota di Kawasan Tombouctou, tempat kediaman bangsa Mail. Kota itu sekaligus menjadi tempat kedudukan Universitas Sankore yang menjadi pusat intelektual dan spiritual yang menjadi pondasi Islam di Afrika pada Abad ke-15 dan 16.

Dikutip dari The Vintage News pada Jumat (11/11/2016), Abdulrahman mempelajari hukum dan filsafat. Setelah selesai sekolah, ia kembali ke Futa untuk memulai tugas-tugas di lingkaran takhta ayahnya.

Ketika tiba di Futa, ia menjadi pemimpin salah satu divisi pasukan sang ayah.

Sejak saat itu, urusannya justru menjadi runyam. Kira-kira pada 1788, pada usia sekitar 26 tahun, Ibrahim memimpin salah satu divisi ayahnya dalam peperangan. Mereka kalah dan ia menjadi tawanan lawannya, suku Heboh.

Ia kemudian dijual kepada beberapa pedagang budak hingga akhirnya tiba di Amerika Serikat pada 1788.

Ia dilelang dan menjadi budak Kolonel Thomas Foster, dipekerjakan tanpa upah menjadi pemetik di perkebunan kapas di negara bagian Mississippi.

Ibrahim mengerti benar soal kapas. Pengetahuannya itu membantunya naik ke posisi yang memegang wewenang di perkebunan. Pada akhirnya, ia menjadi mandor.

Di situ ia bertemu dengan Dr. John Cox yang sebelumnya diselamatkan oleh keluarga Ibrahim -- setelah Cox yang terjangkit penyakit  ditinggalkan oleh kapalnya.

ILustrasi perkebunan kapas di negara bagian Mississippi pada masa perbudakan. (Sumber The Vintage News)

Cox menceritakan kisahnya kepada Foster dan meminta untuk membeli sang pangeran supaya bisa dibantu pulang ke Afrika.

Foster menolak tawaran itu karena Ibrahim adalah salah satu budaknya yang terbaik dan paling bernilai.

Pada 1862, Ibrahim memutuskan untuk menulis surat kepada Presiden dan pimpinan legislatif Amerika Serikat.

Ia mengirim salinannya kepada Sultan Maroko dan pelindung bangsa Moor, yang meminta penegakan haknya sesuai dengan Pasal 2, 6, 16, dan 20 dalam Perjanjian Persahabatan antara Amerika Serikat dan Maroko yang ditandatangani pada 1776.

Setelah Sultan Maroko membaca surat itu, ia meminta kepada Presiden John Adam dan Menteri Dalam Negeri Henry Clay untuk membebaskan Ibrahim Abdul Rahman.

Setelah 40 tahun, sang pangeran akhirnya dibebaskan dan pulang ke Afrika, tapi meninggal dunia sebelum tiba di kampung halaman.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kacamata Snapchat Mulai Dijual di Vending Machine

Posted: 11 Nov 2016 04:40 AM PST

Liputan6.com, Los Angeles - Seperti diwartakan beberapa waktu lalu, Snapchat telah 'berevolusi' jadi perusahaan yang tak hanya bergerak di media sosial.

Setelah berubah nama menjadi Snap Inc., perusahaan berkomitmen untuk ekspansi bisnis ke arah perangkat hardware. Sebagai gebrakan awal, Snap Inc mengumumkan perangkat pertamanya, Spectacles, kacamata pintar yang bisa merekam foto dan video secara instan.

Kini, Spectacles mulai dijual di wilayah Amerika Serikat (AS). Cara Snap Inc. memasarkan kacamata pintarnya pun terbilang cukup kreatif.

Mereka menjual Spectacles di dalam mesin penjual jalanan (vending machine) berwarna kuning. 

Dikutip Mirror, Jumat (11/11/2016), vending machine yang bernama "Snapbot" ini memiliki desain yang unik. Sekilas tampak seperti photo booth dengan aksen warna karakter Minions dari film animasi Despicable Me.

Snapbot pertama muncul di Los Angeles, Snap Inc meletakkan vending machine itu di dekat kantor pusatnya. Sementara beberapa mesin nantinya akan disebar di kota-kota besar AS.

Sayangnya, Snap Inc. tidak mengumbar kota mana saja di bagian AS yang akan kebagian. Selain itu, karena vending machine ini hanya mesin "pop up", maka tidak akan diletakkan di jalanan secara permanen.
Spectacles sendiri merupakan kacamata yang dapat digunakan untuk merekam video selama 10 detik dengan lensa 115-degree-angle. Spesifikasi ini disebut membuat kemampuan kacamata lebih dekat dengan mata manusia ketimbang kamera tradisional.

Kacamata dengan banderolan harga Rp 1,6 jutaan ini akan merekam video dalam format lingkaran, bukan kotak seperti format pada umumnya. Video tersebut akan dapat dikirim langsung ke smartphone secara nirkabel, dan dapat dibagikan dengan orang lain lewat Snapchat.

Ada tiga pilihan warna yang disediakan untuk kacamata ini, yakni hitam, teal, dan coral. Meskipun telah menghabiskan waktu bertahun-tahun untuk mengembangkan Spectacles, CEO Snapchat, Evan Spiegels, hanya menyebut kacamata itu sebagai mainan.

(Jek/Ysl)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jatinangor dan Rancaekek Terendam, Debit Waduk Saguling Meninggi

Posted: 11 Nov 2016 04:33 AM PST

Liputan6.com, Bandung - Kawasan Jalan Rancaekek perbatasan Kabupaten Sumedang dan Kabupaten Bandung, Jawa Barat, kembali terendam banjir setelah diguyur hujan deras. Arus lalu lintas dari Bandung menuju Kabupaten Garut dan arah sebaliknya, mengalami kemacetan sepanjang lima kilometer akibat banjir tersebut.

Kepala Humas Basarnas Jawa Barat Joshua Banjarnahor mengatakan, pihaknya telah menurunkan dua tim untuk memantau serta mengantisipasi bencana banjir. "Kita turunkan dua tim untuk melakukan pemantauan dan bila mana ada yang membutuhkan pertolongan," ucap Joshua melalui pesan singkat yang diterima Liputan6.com, Jumat (11/11/2016).

Dia menjelaskan, kepadatan arus lalu lintas juga terjadi di wilayah Jatinangor, Kabupaten Sumedang menuju Cileunyi, Kabupaten Bandung. Joshua menyarankan agar para pengendara bisa menggunakan jalan alternatif untuk menghindari kepadatan.

"Disarankan menggunakan jalur alternatif, apabila dari Garut bisa melewati Majalaya dan sebaliknya. Jatinangor menuju Cileunyi juga terpantau padat karena ada genangan air sebelum pertigaan Cileunyi. Banyak juga motor dan mobil yang mogok," tutur dia.

Kawasan Jalan Rancaekek perbatasan Kabupaten Sumedang dan Kabupaten Bandung, Jawa Barat, kembali terendam banjir setelah diguyur hujan deras, Jumat (11/11/2016). (Liputan6.com/Aditya Prakasa)

Sementara itu, Kepala Pelaksana BPBD Sumedang Ayi Rusmana menuturkan, pihaknya telah menyiapkan beberapa alat medis dan perahu untuk mengantisipasi kenaikan tinggi air. Dia mengatakan, telah menginstruksikan anggotanya untuk bersiap di beberapa titik banjir di kawasan Jatinangor.

"Kita sudah siapkan tim untuk stand by di lokasi. Kita antisipasi apabila kondisinya memang harus melakukan evakuasi warga. Kita juga siapkan perahu dua unit dan satu river boat di sana. Sampai sekarang ketinggian air sekitar 30 cm lebih," Ayi menjelaskan.

Menurut Ayi, kali ini banjir yang terjadi telah berdampak lebih luas dibandingkan sebelumnya. Selain di Rancaekek, pihaknya pun bersiaga di titik lainnya di kawasan Jatinangor.

"Kita tetap stand by, karena di jalan yang biasanya tidak banjir sekarang jadi kena banjir juga seperti di Mekar Galih, Jalan Sayang, Cibeusi, dan Cimanggu," sebut Ayi.

Banjir juga terjadi di Kecamatan Cipatat, Kabupaten Bandung Barat. Sebanyak 85 kepala keluarga di Kampung Cisameng, Desa Rajamandala Kulon, diungsikan karena tempat tinggalnya terkena luapan Sungai Citarum.

Luapan Sungai Citarum itu berasal dari Waduk Saguling yang sudah tidak bisa lagi menampung air, karena curah hujan yang cukup tinggi. Alhasil, salah satu pintu airnya harus dibuka agar tidak terjadi kerusakan di waduk tersebut.

Menurut Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Peanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bandung Barat (KBB), Dicky Maulana, tinggi air di waduk yang dikelola oleh PT Indonesia Power itu telah mencapai 643,70 mdpl (meter di atas permukaan laut).

"Pihak Indonesia Power sudah menyampaikan informasi tentang kenaikan debit air dan mengimbau warga yang beraktivitas di sungai untuk waspada," ujar Dicky Maulana kepada Liputan6.com, Jumat (11/11/2016).

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Peanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bandung Barat (KBB), Dicky Maulana mengatakan, saat ini satu jembatan penghubung Kabupaten Bandung Barat dan Kabupaten Cianjur, yaitu Jembatan Cisameng yang memiliki panjang jembatan 80 meter dan lebar enam meter sudah tertutup air.

Tingginya permukaan air di Waduk Saguling, kata Dicky, menyebabkan dua turbin ditutup karena sedang diperbaiki. Sehingga PT Indonesia Power membuka pintu spilway nomor 3 setinggi satu meter sesuai dengan standar operasional prosedur.

PT Indonesia Power sendiri telah menerbitkan surat resmi mengenai perihal dibukanya pintu air di Waduk Saguling kepada warga sekitar sejak kemarin. Namun, sampai saat ini Liputan6.com belum memperoleh konfirmasi dari General Manager PT Indonesia Power Hendres Wayen.

Sementara itu, Mamat salah seorang warga Desa Cipeundeuy, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, mengatakan kondisi debit Saguling saat ini adalah tertinggi dalam beberapa tahun terakhir.

"Sejak saya tinggal sekitar 10 tahun lalu, ketinggian debit Waduk Saguling saat ini adalah yang tertinggi," tutur Mamat saat dihubungi Liputan6.com via sambungan telepon, Jumat (11/11/2016) malam.

Lelaki yang rumahnya hanya berjarak 100 meter lebih dari bibir Waduk Saguling itu mengatakan pula, biasanya pengelola akan menerapkan langkah sesuai standar operasional dan prosedur (SOP) bila terjadi kenaikan debit air. "Langkah antisipasi seperti itu biasanya juga diinformasikan kepada warga sekitar," ia memungkasi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

PLN Lanjutkan 17 Proyek Pembangkit Listrik yang Sempat Mandek

Posted: 11 Nov 2016 04:31 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah menerima laporan 34 proyek pembangkit listrik mandek. Menindaklanjuti laporan tersebut, PT PLN (Persero) mengevaluasinya dan siap melanjutkan 17 proyek yang selama ini tidak terselesaikan itu.

Direktur Utama PLN, Sofyan Basir mengatakan, sebanyak 34 proyek pembangkit listrik sudah mandek selama 6-8 tahun lalu. Perusahaan sudah mengevaluasi proyek tersebut satu per satu untuk mengetahui permasalahan dan mencari solusi.

"Kita akan lanjutkan 17 dari 34 proyek itu. Sekarang lagi menunggu legal dan finansial karena harus didatangi satu per satu, diperiksa dan dihitung ulang oleh para ahli yang menangani. Jadi sudah clear 17 proyek akan kita lanjutkan," ujarnya di kantor Kemenko Bidang Perekonomian, Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Menurut Sofyan, puluhan proyek pembangkit listrik terhenti disebabkan karena tender yang diikuti Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan swasta beberapa tahun lalu berlomba-lomba menawarkan harga dan investasi paling rendah. Faktanya, dia bilang, proyek akhirnya tidak berjalan akibat terlalu murah.

"Dari perencanaan tidak sempurna, ditambah lahan misalnya gambut atau sulit dicapai dari jalan provinsi, harus bangun infrastruktur jalan, dan banyak kebutuhan lain yang tidak pernah dihitung tapi ternyata menjadi biaya yang sangat luar biasa. Jadi banyak yang berhenti dan pergi," jelasnya.

Namun demikian, kata Sofyan, proyek ini sudah menjadi konsekuensi dan tanggungjawab yang harus digarap walaupun pasti ada tambahan biaya karena ada perhitungan ulang dari para ahli. Sementara anggaran dari PLN hanya sekitar Rp 1 triliun.

"Kalau memang sudah ditinggalkan dan bank garansi diklaim, maka kewajiban mereka sudah selesai. Kami harus bangun kembali," tegasnya.

PLN harus melaksanakan Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 72 Tahun 2006 dan Perpres 4 Tahun 2010. "Jadi kami hitung cost dan benefit-nya apakah dibangun baru, dilanjutkan atau narik transmisi. Mana yang mau didahulukan, misalnya bangun genset tambahan di situ," Sofyan menjelaskan.

Meski tidak menyebutkan kebutuhan anggaran untuk melanjutkan proyek listrik mandek, Sofyan menerangkan, sebagian anggaran ditanggung pihak BUMN dan swasta karena menjadi konsekuensi mereka.

"Ada beberapa BUMN yang kita kerjasama dengan anak usaha PLN untuk mencari solusi. Jadi tujuannya tidak cari untung lagi mereka, tapi bagaimana menekan rugi paling kecil," tandas Sofyan. (Fik/Gdn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

WHOOPS: Miris, Bayi Baru Lahir ini Berwajah Keriput Seperti Kakek-Kakek

Posted: 11 Nov 2016 04:30 AM PST

Ini 8 Hal yang Tidak Anda Ketahui tentang Melania Trump

Posted: 11 Nov 2016 04:30 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Setelah Donald Trump resmi terpilih menjadi presiden negara adidaya, Amerika Serikat, banyak orang merasa bahagia, sedih, sekaligus gelisah. Tidak heran, banyak fakta baru mencuat ke permukaan tentang kehidupan Donald Trump, salah satunya adalah tentang istrinya, Melania Trump.

Dilansir dari nickiswift.com, Jumat (11/11/2016), berikut ini adalah beberapa hal mengejutkan tentang Melania Trump yang belum pernah Anda dengar sebelumnya.

1. Ia dipaksa menjadi seorang model

8 Fakta mengejutkan yang tidak Anda ketahui tentang Melania Trump. Sumber : nickiswift.com.

Melania lahir di Slovenia dan memulai kariernya sebagai seorang model saat dirinya baru berusia 5 tahun. Saat usia 16 tahun, Melania memulai menjajaki dunia komersial atau profesional.

"Ibuku sangat menyukai fashion. Kami juga sangat senang bepergian dan pernah pergi bersama ke Italia dan Paris," ucap Melania.
Selama kariernya menjadi model, Melania pernah berpose di depan fotografer fashion paling ikonik di dunia bisnis, seperti Patrick Demarchelier dan Mario Testino, untuk majalah bisnis sampai dengan Vogue.

2. Bertemu Donald Trump saat Donald masih memiliki kekasih

8 Fakta mengejutkan yang tidak Anda ketahui tentang Melania Trump. Sumber : nickiswift.com.

Kepada Harper's Bazaar, Melania pernah mengakui bahwa pertama kali bertemu Donald Trump di acara pesta Fashion Week di tahun 1998, saat Donald sendiri sedang berkencan dengan orang lain.
"Ia meminta nomorku. Namun aku lihat dia juga sedang berkencan dengan orang lain, jadi tentu saja, tidak aku berikan," cerita Melania.

Sebaliknya, justru Melania yang berbalik meminta nomor Donald. Menurut dia, jenis nomor yang diberikan dapat menentukan apa yang akan terjadi selanjutnya. Jika Donald memberikannya nomor pribadi, itu berarti adalah sinyal yang baik. Namun, jika Donald memberikannya nomor bisnis, itu berarti sinyal buruk. Tidak diduga, Donald justru memberikan semua nomornya, mulai dari nomor kantor hingga rumahnya di New York.

Melania baru menghubunginya setelah ia kembali dari pemotretan di Caribbean. Setelah itu? Tidak ada yang tahu apa yang terjadi.

3. Melania menghindari kampanye Donald Trump

8 Fakta mengejutkan yang tidak Anda ketahui tentang Melania Trump. Sumber : nickiswift.com.

Jika Anda pernah bertanya-tanya mengapa Melania jarang sekali terlihat pada berbagai kampanye yang dilakukan suaminya, itu merupakan pilihannya sendiri.

"Aku memilih untuk tidak terlalu mencampuri urusan politik di hadapan publik karena itu adalah pekerjaan suamiku. Sebab kami adalah orang yang politis dalam kehidupan pribadi, antara aku dan suamiku untuk segala hal," ungkap Melania.

4. Melania tidak selalu setuju dengan Donald

8 Fakta mengejutkan yang tidak Anda ketahui tentang Melania Trump. Sumber : nickiswift.com.

Mengingat Donald Trump adalah sosok yang paling vokal di dunia saat ini, sangat mengejutkan mengetahui bahwa istrinya ternyata tidak selalu setuju dengan dirinya.

"Aku selalu memberikan masukan, terkadang dia lakukan, dan terkadang tidak. Apa aku selalu setuju dengannya? Tidak. Aku bukan orang yang selalu mengatakan "ya", tidak peduli bahwa ia adalah suamiku atau bukan. Saya rasa setiap orang harus memimpin diri mereka masing-masing. Aku tidak ingin mengubah dirinya, begitu pun dengannya," kata Melania.

5. Melania adalah istri ketiga Donald

8 Fakta mengejutkan yang tidak Anda ketahui tentang Melania Trump. Sumber : nickiswift.com.

Siapa pun yang hidup di tahun 80 dan 90-an, pasti mengetahui bahwa pernikahan Melania dengan Donald bukanlah yang pertama. Faktanya, pada tahun 1977, Donald Trump untuk pertama kalinya menikah dengan Ivana. Pernikahan ini dengan cepat berubah menjadi isu yang paling kuat dan banyak dibicarakan. Hingga akhirnya, Donald dikabarkan terlibat skandal dengan Marla Maples dan menikah di tahun 1993, tepat setahun setelah perceraiannya dengan Ivana.

Hal ini terus menerus menjadi topik pembicaraan paling menarik selama enam tahun oleh New York Post.

6. Melania nyaris seumuran dengan anak-anak tirinya

8 Fakta mengejutkan yang tidak Anda ketahui tentang Melania Trump. Sumber : nickiswift.com.

Di usianya yang 45 tahun ini, Melania hanya berjarak 7 tahun lebih tua dari anak laki-laki tertua Donald, Donald Trump Jr, yang saat ini berusia 38 tahun. Tidak berbeda jauh dengan anak Donald yang lainnya, seperti Eric yang berusia 34 tahun, Ivanka yang berusia 32 tahun, dan Tiffany yang berusia 22 tahun.

Melania dan Donald memiliki satu anak laki-laki yang lahir di tahun 2006 bernama Barron.

7. Melania dan Donald memiliki kehidupan seks yang hebat

8 Fakta mengejutkan yang tidak Anda ketahui tentang Melania Trump. Sumber : nickiswift.com.

Melania pernah diwawancarai oleh sebuah radio di tahun 1999 lewat telepon dan mengatakan bahwa dirinya dan Donald memiliki kehidupan seks yang hebat. Ia bahkan menambahkan bahwa saat itu dirinya menelepon tanpa mengenakan pakaian apa pun atau telanjang.

Melania bercerita bahwa dirinya Donald setidaknya berhubungan seks sekali dalam sehari atau bahkan lebih.

8. Pesta pernikahan yang sangat megah

8 Fakta mengejutkan yang tidak Anda ketahui tentang Melania Trump. Sumber : nickiswift.com.

Melania dan Donald menikah di tahun 2005 di resort milik Donald, Palm Beach, Florida.


Untuk acara pernikahan tersebut, Melania memakai sebuah gaun yang dirancang oleh John Galliano. Pembuatan gaun tersebut dilaporkan menghabiskan waktu selama 1.000 jam, 550 jam di antaranya digunakan untuk menjahit 1.500 kristal rhinestone dan mutiara. Tidak hanya itu, berbagai tokoh dunia juga ikut menghadiri acara resepsi pernikahan ini, termasuk Bill dan Hillary Clinton.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Insiden Valencia, Presiden La Liga Ogah Minta Maaf pada Barcelona

Posted: 11 Nov 2016 04:30 AM PST

Liputan6.com, Barcelona - Presiden La Liga, Javier Tebas menyayangkan pertikaiannya dengan Barcelona belakangan ini. Namun Tebas bersikeras tidak akan meminta maaf pada Blaugrana.

Perseteruan Tebas dengan Barca memanas usai laga kontra Valencia, Oktober lalu. Ketika itu terjadi insiden fans El Che melempari pemain Barca usai mencetak gol.

Menariknya, alih-alih membela pemain Barca, Tebas justru mengecamnya. Ia menganggap pemain Barcelona berlebihan dengan berpura-pura jatuh meski tidak mendapat lemparan beda yang terlalu keras.

Konflik ini berbuntut panjang hingga sekarang. Bahkan pemain Barca memboikot sebuah acara bergengsi yang diadakan Marca karena kehadiran Tebas.

"Saya sungguh menyesal dengan kejadian yang saya alami. Rasanya sungguh tak nyaman," ujar Tebas seperti dilansir Football Espana.

"Yang jelas saya tidak akan meminta maaf karena saya bukan orang yang munafik. Sebenarnya permasalahan ini sangat menyakitkan karena saya ingin berperang melawan kekerasan di sepak bola Spanyol."

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menteri Pertahanan Sesalkan Penyanderaan Kembali 2 WNI

Posted: 11 Nov 2016 04:29 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu menyesalkan penyanderaan kembali dua warga negara Indonesia (WNI) di perairan Malaysia.

"Saya sudah bilang saya bosan sebenarnya, sudah saya ingatkan jangan ke situ jangan ke situ, masih ke situ," kata Ryamizard di Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Dia mengatakan, pemerintah sudah mengingatkan berulang kali bagi WNI agar tidak melaut di perairan yang rawan penculikan.

"Kan dongkol lama-lama, sekali dua kali iya, kalau empat-lima kali begitu-begitu terus memangnya kerjaan kita nongkrong di situ?" ujar mantan Kepala Staf TNI Angkatan Darat itu, seperti dilansir Antara.

Sebelumnya, Kementerian Luar Negeri mengimbau para anak buah kapal di perairan Sabah, Malaysia untuk tidak melaut hingga kondisi kondusif, usai penculikan terhadap dua kapten kapal WNI di kawasan tersebut.

Dua WNI diculik saat sedang menangkap ikan di wilayah Terumbu Pengarus Perairan Kertam, sekitar 13-15 mil laut dari Muara Kuala Kinabatangan Negeri Sabah, Malaysia.

Keduanya adalah La Utu bin La Raali dari kapal SSK 00520F dan La Hadi bin La Adi dari kapal SN 1154/4F. Mereka berasal dari Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Wakil Ketua DPR Fadli Zon dan Fahri Hamzah Dilaporkan ke MKD

Posted: 11 Nov 2016 04:26 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Sekretariat Nasional Komite Penegakan Pro Justicia (KPPJ) melaporkan Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah dan Fadli Zon ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR. Mereka menilai, Fahri dan Fadli melanggar kode etik DPR dan Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2014 tentang MPR, DPR, DPD dan DPRD (MD3).

"UU MD3 salah satunya mengamanatkan bahwa anggota DPR wajib memelihara kerukunan nasional. Untuk itu kami menyerahkan pengaduan adanya dugaan pelanggaran kode etik ini," ujar kuasa hukum Sekretariat Nasional Komite Penegakan Pro Justicia (KPPJ) yang diwakili oleh Finsen Mendrofa di Kompleks Parlemen Senayan Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Finsen mengatakan, orasi Fahri Hamzah dan Fadli Zon pada aksi damai 4 November 2016 bertujuan menggulingkan atau menjatuhkan Pemerintahan Presiden Joko Widodo.

"Dalam orasinya, Fahri mengatakan ada dua jalan untuk menurunkan Presiden Joko Widodo yaitu melalui parlemen ruangan dan parlemen jalanan," ujar dia.

Finsen menuturkan, pernyataan Fahri dilampirkan sebagai barang bukti. Dia menilai, tidak pantas dan tidak etis bagi seorang wakil rakyat untuk berbicara seperti itu, apalagi di depan massa yang begitu banyak.

"Sebagai anggota DPR wajib berada di atas semua golongan, tidak pada golongan tertentu agar tidak mencederai institusi DPR atau lembaga tinggi negara ini," ucap dia.

Finsen berharap, MKD DPR akan memverifikasi laporan dan bukti-bukti yang disampaikan KPPJ serta memprosesnya lebih lanjut.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sandiaga Uno Borong Kerupuk Seorang Nenek di Kemayoran

Posted: 11 Nov 2016 04:24 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Saat berkampanye di rumah susun Apron Kemayoran, Jakarta Pusat, calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno dihampiri seorang nenek penjual kerupuk.

Nenek yang akrab disapa Oma oleh warga sekitar itu curhat kepada Sandi selama ini dirinya belum mendapat kartu BPJS kesehatan.

"Saya sama keluarga saya nih ada cucu saya namanya Michael belum pernah dapat BPJS, saya warga sini," kata Oma kepada Sandi di Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (11/11/2016).

Mendapat keluhan tersebut, calon nomor urut 3 ini menyarankan agar Oma dan keluarganya segera mengurus BPJS Kesehatan.

Ia berjanji, jika dirinya terpilih di Pilkada DKI Jakarta 2017, baik Oma dan warga Jakarta lainnya yang masih belum mendapatkan BPJS Kesehatan akan segera diberikan.

"Insya Allah kalau saya diberikan amanah, semua harus punya BPJS. Oma dan lainnya harus dapat BPJS," ujar dia.

Sandi kemudian memborong krupuk dagangan Oma.

"Ini semua kata Oma harganya Rp 70 ribu, saya beli kerupuknya semua karena saya juga mendukung usaha masyarakat kecil menengah. Semoga rezeki Oma dan keluarga lancar ya Oma," tandas Sandi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

IPMI TREND SHOW 2017: Danny Satriadi

Posted: 11 Nov 2016 04:21 AM PST

Death Note Versi Hollywood, Lebih Kejam dan Penuh Adegan Seks

Posted: 11 Nov 2016 04:20 AM PST

Liputan6.com, Los Angeles - Anime dan serial Death Note ternyata sangat populer di Jepang. Buktinya, manga Death Note tercatat laris manis, terjual 30 juta eksemplar. Untuk anime, Death Note dibeli hak siarnya oleh beberapa negara di dunia, termasuk di Kanada dan Amerika Utara.

Bahkan, Death Note juga akan diadaptasi dalam film Hollywood. Bocoran daftar pemain untuk Death Note pun telah keluar. Sebagai dewa kematian Ryuk, aktor William Dafoe yang akan bermain, seperti diwartakan Yibada, Jumat (11/11/2016).

Shinigami bernama Ryuk pemilik Death Note (anime.net)

Laman Mashable menyebutkan, William Dafoe tak akan benar-benar muncul di film Death Note, melainkan hanya wajah dan suaranya saja. Sosok Ryuk tentu saja menggunakan teknologi CGI, menggambarkan sang shinigami dengan wajah mengerikan itu.

Death Note versi Hollywood juga dilaporkan akan memiliki jalan cerita yang berbeda dari serial atau anime. Bumbu yang lebih menegangkan akan dimasukkan ke dalam Death Note ini.

Adegan sadis dan seks disebut-sebut akan banyak terjadi di Death Note versi Hollywood, dilansir dari Netflix. Bahkan, atmosfer film Death Note versi Hollywood juga akan disesuaikan dengan jalan ceritanya yang khusus dewasa.

Tak hanya William Dafoe saja. Sederet artis Hollywood juga akan berperan di film ini. Nat Wolff akan memainkan karakter Light Yagami. Lalu, Keith Stanfeild sebagai L, sang detektif jenius.

Ryuk, Shinigami dengan sosok mengerikan dalam serial Jepang, Death Note (Pinterest)

Death Note versi Hollywood digadang-gadang akan meraih banyak pendapatan di box office. Pasalnya, film ini melibatkan orang-orang berpengalaman, termasuk Roy Lee dan Dan Lim yang sukses dengan The Ring dan Sherlock Holmes. Fans Death Note penasaran dengan anime kesayangan mereka diubah menjadi versi Hollywood.

Beberapa dari mereka ingin melihat hasil Death Note versi Hollywood, apakah terlihat lebih keren dibandingkan serialnya atau justru mengecewakan. Diperkirakan, Death Note akan tayang tahun depan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Studi Kelayakan Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Dimulai Awal 2017

Posted: 11 Nov 2016 04:19 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Indonesia akan menjalin kerja sama dengan Jepang dalam studi kelayakan (feasibility study) pembangunan jalur kereta semi cepat Jakarta-Surabaya. Kereta ini ditargetkan akan memiliki kecepatan 165 kilometer (km) per jam.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan, ‎studi kelayakan jalur kereta semi cepat akan digarap Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) dan Jepang pada tahun depan.

"Pertama Jakarta-Surbaya kita akan segera bikin feasibility study tahun depan. Antara BPPT plus dengan Jepang," kata Luhut, di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman, Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Studi kelayakan pembangunan jaur kereta semi cepat Jakarta- Surabaya diperkirakan akan memakan waktu enam bulan. Hal tersebut dilakukan karena ada beberapa tikungan pada jalur kereta lama yang terlalu tajam yang harus diuruskan. "Berapa lama, mungkin enam bulan karena ada beberapa tikungan mungkin terlalu tajam harus diluruskan,‎" terang Luhut.

Saat ditanyakan besaran dana yang dibutuhkan untuk studi kelayakan, Luhut belum bisa menyebutkan. ‎Luhut mengungkapkan, kereta semi cepat memiliki kecepatan 165 Km per jam, untuk lintasannya akan dibangun jalur ganda. "165 km per jam jarak tempuh,kalau itu terjadi kan double track kita lihat dampak ekonominya luas,‎" tutup Luhut.

Sebelumnya, ‎Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memastikan kereta kecepatan sedang (medium speed train) Jakarta-Surabaya yang akan dibangun pemerintah menggunakan rel yang selama ini sudah digunakan.

Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Kementerian Perhubungan Bambang S Ervan menjelaskan penggunaan jalur rel kereta kecepatan sedang lama ini akan lebih efektif jika dibandingkan membangun jalur rel baru.

"Jadi kereta kecepatan sedang Jakarta-Surabaya itu sudah ada koordinasi dengan kita, itu akan gunakan jalur eksisting, dengan cara peningkatan kualitas saja," kata Bambang saat berbincang dengan Liputan6.com, Rabu (9/11/2016).

Bambang menuturkan, apa yang diusulkan Kementerian Perhubungan tersebut sudah dikoordinasikan dengan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman. (Pew/Gdn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Banjir Masih Genangi Kemang Raya, Sepeda Motor Jangan Melintas

Posted: 11 Nov 2016 04:19 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Setiap kali hujan deras mengguyur Jakarta, Kemang merupakan salah satu kawasan yang tak pernah luput dari banjir. Derasnya hujan pada Jumat petang juga membuat kawasan elite di Jakarta Selatan tersebut ikut tergenang.

Beberapa ruas jalan di kawasan Kemang terpantau digenangi air hujan yang sulit mengalir ke selokan-selokan di sekitarnya. Alhasil, Jalan Kemang Raya ikut tergenang.

Banyak pengendara sepeda motor yang mencoba untuk tetap melintas, namun kemudian menjadi korban. Tak butuh waktu lama, kurang dari satu menit, sepeda motor yang melintas pun terhenti lajunya karena mogok.

"Saya sih tadinya yakin aja karena biasanya enggak apa-apa kan. Tapi yang ini (sekarang) lumayan dalam. Pas di tengah knalpot saya terendam," ujar Dedi, pengendara sepeda motor yang mengalami mogok pada mesin kendaraannya di Jalan Kemang Raya, Jumat (11/11/2016).

Saat kondisi banjir di Kemang, seorang tukang parkir bernama Pardi selalu menjadi orang yang berjasa bagi para pengendara. Ia tidak pernah lelah mengimbau pengendara untuk mencari jalan pintas atau berputar arah.

"Sudah saya kasih tahu, Bang, supaya pada mutar, tapi ya bisa dibilang penasaran mungkin. Makanya pada nyoba. Ya lumayan dalam (genangannya). Setengah roda motor mah lebih," kata Pardi.

Akibat genangan tersebut, kawasan Kemang pun mengalami macet yang cukup serius. Hingga berita ini diturunkan, kemacetan di kawasan Kemang belum juga dapat terurai.‎

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tiga Kisah Orang yang Ditemukan Meninggal di Dalam Kamar Mandi

Posted: 11 Nov 2016 04:15 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Kematian merupakan suatu hal, yang tidak mungkin dapat kita prediksi kedatangannya. Kamu tidak akan pernah tahu, kapan dan dimana ajal akan menjemput. Selain itu kamu juga tidak bisa memilih, bagaimana caramu meninggal dunia, karena seperti yang dikatakan tadi, bahwa kamu tidak akan bisa memprediksi kedatangannya.

Kematian bisa menghampiri siapapun, kapanpun, di manapun, dan dalam keadaan apapun, bahkan ketika kamu sedang berada di kamar mandi sekalipun. Seperti halnya, yang terjadi pada beberapa kasus kematian berikut ini.

Dan berdasarkan hal tersebut, pada kesempatan kali ini kita akan bahas buat kamu sekalian sahabat, mengenai beberapa orang yang ditemukan meninggal di dalam kamar mandi. Dengan membaca tulisan ini hingga tuntas, kamu akan mengetahui mengenai kisah orang-orang, yang meninggal ketika mereka sedang berada di dalam kamar mandi. Berikut ini ulasannya:

Selengkapnya baca di sini

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jendela Dunia: Presiden Duterte dan PM Malaysia Karaoke Bersama

Posted: 11 Nov 2016 04:15 AM PST

Liputan6.com, Malaysia - Presiden Filipina Rodrigo Duterte dan Perdana Menteri Malaysia Najib Razak beradu suara dalam sebuah karaoke. Berita ini mengawali Jendela Dunia yang ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Jumat (11/11/2016).

Dalam sebuah acara makan malam kenegaraan di Malaysia, dalam rangkaian lawatan dua hari di Malaysia, Duterte menyanyikan lagu Bete Midler, Wind Beneath My Wings. Sementara Najib, The Young Ones dari Cliff Richards.

Sementara itu di Afrika Selatan, hujan deras yang memicu banjir bandang meninggalkan banyak jejak kerusakan di Kota Johannesburg. Termasuk jalan utama menuju Bandara Internasional Oliver Tambo.

Sejumlah orang dilaporkan hilang dalam musibah tersebut dan dikhawatirkan meninggal terkait banjir. Meski banjir warga sangat gembira karena telah lama mengalami kekeringan parah.

Beralih ke Meksiko. Lama dicari karena dugaan kasus korupsi, mantan Gubernur Guillermo Padres dari negara bagian Sonora, tiba-tiba kembali muncul dan menyerahkan diri ke pihak berwajib. Ia mengklaim menyerahkan diri secara sukarela, namun dengan tegas menyatakan bahwa dirnya tidak bersalah.

Di Portland, Amerika Serikat, ribuan warga yang berunjuk rasa menolak terpilihnya Donald Trump sebagai Presiden AS ke-45 membakar petasan dan tempat sampah dalam aksi mereka. Bahkan beberapa pengunjuk rasa memecahkan kaca jendela sejumlah toko, pada Kamis, 10 November malam.

Untuk membubarkan massa anti Trump, kepolisian Portland menembakkan gas air mata. Sejumlah orang ditangkap setelah kericuhan terjadi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3: Lokasi Minggat Para Penentang Donald Trump

Posted: 11 Nov 2016 04:15 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Donald Trump. Setelah menang dalam Pemilu Amerika Serikat pada Selasa lalu (waktu setempat), banyak kisah tentangnya menjadi pusat perhatian dunia, demikian juga dengan para pembaca Liputan6.com. Tiga laporan tentang Donald Trump berkibar sebagai berita paling menarik pada Jumat (11/11/2016) sore.

Cukup banyak warga yang tidak suka dengan kemenangan Donald Trump berpikir-pikir untuk keluar dari Amerika Serikat. Sejumlah negara diduga menjadi tempat tujuan para 'pengungsi' tersebut. Apakah Indonesia termasuk negara tujuan?

Kemudian, ISIS dan Al Qaeda dilaporkan merayakan kemenangan Donald Trump. Dua kelompok tersebut menganggap kemenangan "si bodoh" dan "keledai" itu semakin memperkuat kelompok mereka.

Terakhir, para pembaca tertarik melihat raibnya ungkapan larangan masuknya kaum muslim ke Amerika Serikat yang sebelumnya terpampang di laman resmi kampanye Donald Trump. Apakah Donald Trump mengubah pandangannya tentang hal ini?

Berikut adalah Top 3 Global selengkapnya:

 

1. 5 Negara Tujuan Kabur Penolak Donald Trump, Indonesia?

Untuk pertama kali wisatawan akan merasakan keindahan matahari terbit Hobbiton Selandia Baru di pesta ulang tahun Frodo dan Bilbo.

Donald Trump terpilih menjadi Presiden ke-45 Amerika Serikat setelah ia berhasil meraih electoral vote lebih banyak dari rivalnya, Hillary Clinton.

Banyak pihak menyebut bahwa kemenangan Trump merupakan sesuatu yang mengejutkan. Pasalnya, taipan bisnis asal New York itu kerap melontarkan pernyataan kontroversial, termasuk sikap sinisnya terhadap para imigran dan kaum minoritas Amerika.

Bagi mereka yang tak mendukung maupun memilih Trump, perannya sebagai presiden dianggap sebagai ancaman besar, tak hanya bagi dirinya namun juga untuk Amerika.

Bertepatan dengan berlangsungnya Pilpres AS kemarin, situs Imigrasi Kanada tiba-tiba tidak dapat diakses. Hal itu diduga disebabkan banyaknya orang yang mengakses situs tersebut karena ingin meninggalkan Amerika, jika Trump benar-benar terpilih menjadi Presiden AS.

Selanjutnya...


2. ISIS dan Al Qaeda Rayakan Kemenangan Donald Trump

Telepropter Trump menulis kata ISIS saat berkampanye di Selma (Reuters)

Kemenangan Donald Trump jadi orang nomor satu di AS secara telak atas Hillary Clinton membuat dunia terkejut. Meski demikian, para pemimpin dunia mengucapkan selamat atas kemenangannya itu.

Petinggi negara yang pertama mengucap selamat adalah Presiden Rusia, Vladimir Putin.

Tak lama setelah Trump mengumumkan kemenangannya di depan publik, sejumlah organisasi garis keras di Timur Tengah membanjiri media sosial dengan ucapan selamat.

Dalam ucapannya, ISIS dan Al-Qaeda menyebut Trump sebagai "si bodoh" dan "keledai". Mereka memperingatkan Trump bahwa kelompok itu makin kuat jika miliarder nyentrik itu mengancam akan menghancurkan mereka.

Selanjutnya...


3. Jadi Presiden Terpilih, Trump Cabut Larangan Muslim Masuk ke AS?

Calon Presiden AS dari Partai Republik Donald Trump mengacungkan jempol seusai memberikan suara pada pemilu presiden di TPS 59, yang berlokasi di sebuah sekolah di Manhattan, New York, Selasa (8/11). (REUTERS/Carlo Allegri)

Salah satu kebijakan kontroversial Donald Trump yang berulang kali disampaikannya ketika berkampanye adalah melarang warga muslim masuk ke Amerika Serikat (AS). Pernyataan tersebut juga tertera dalam situs resmi kampanye Trump.

Namun seperti dikutip dari Express.co.uk, Kamis, 10 November 2016 belakangan pernyataan yang dipublikasikan di situs tersebut dengan judul, "Donald J Trump is calling for a total and complete of Muslims entering the United States until our country's representatives can figure out what is going on" dihapus.

Seruan Trump untuk memboikot muslim masuk ke AS muncul setelah serangkaian serangan teroris di Paris pada November 2015 dan peristiwa penembakan massal di San Bernadino, California, pada Desember 2015. Para pelaku teror tersebut diketahui merupakan simpatisan ISIS.

Selanjutnya...

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

JK Tegaskan 'Safari Pasukan' Jokowi Bukan Khawatir Demo Lanjutan

Posted: 11 Nov 2016 04:13 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK menyatakan safari Presiden Jokowi ke markas Kopassus, Marinir, dan Brimob Polri untuk menginspeksi prajurit dan mengecek kesiapan menghadapi momen-momen penting, seperti pilkada serentak. Ia menampik konsolidasi Jokowi ke markas TNI-Polri sebagai bentuk kekhawatiran akan adanya demo lanjutan terkait kasus dugaan penistaan gubernur nonaktif DKI Jakarta Ahok.

"Saya kira kekhawatiran tidak ada. Beliau panglima tertinggi, itu menginspeksi pasukan," ujar Jusuf Kalla di Kantor Wapres, Jakarta, Jumat (11/11/2016) seperti dilansir Antara.

Selepas demo 4 November, Jokowi memang terus berkonsolidasi dengan berbagai pihak. Tak terkecuali dengan prajurit TNI dan anggota kepolisian.

Senin lalu, Jokowi mendadak mengumpulkan ribuan prajurit TNI lintas matra di Mabes TNI AD. Kemudian Selasa, Jokowi memberi arahan kepada para perwira TNI dan anggota kepolisian yang ikut mengamankan aksi 4 November di PTIK.

Konsolidasi ini berlanjut dengan menyambangi Mako Kopassus Cijantung. Dan hari ini, Jokowi menyambangi dua pasukan langsung, yaitu Mako Brimob Polri Kelapa Dua dan Markas Korps Marinir di Cilandak, Jakarta Selatan.

Jokowi mengatakan, safari pasukan ke markas dan satuan-satuan prajurit TNI dan Polri dalam sepekan ini untuk memastikan loyalitas kepada negara.

"Dalam ketatanegaraan kita, saya ingin memastikan semuanya loyal pada negara, setia pada Pancasila, pada UUD, pada Negara Kesatuan Republik Indonesia, pada kebhinekaan kita," kata Jokowi.

Jokowi mengatakan, dengan pertemuan langsung tersebut, dirinya bisa merasakan kesiapan semua prajurit TNI dan Polri dalam menjaga keutuhan NKRI.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ancaman Pidana bagi Pengadang Kampanye Cagub-Cawagub

Posted: 11 Nov 2016 04:12 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Muhammad meminta agar tidak ada lagi penolakan calon gubernur dan wakil gubernur pada saat kampanye.

"Tidak boleh lagi ada penolakan sepanjang praktik-praktik kampanye dilakukan oleh pasangan calon ini tidak melanggar ketentuan, bukan di tempat-tempat yang dilarang, atau bukan di waktu-waktu yang dilarang," ujar Muhammad di Hotel Ibis Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Bawaslu pun mengancam akan menindak tegas siapa pun yang mengadang dan menghalangi pasangan calon untuk berkampanye. Apalagi saat ini Bawaslu sudah bekerja sama dengan kepolisian.

"Nah, sekarang ini kita sudah respons. Kampanye terakhir kan sudah tidak ada yang dilarang. Nah, besok kalau masih ada potensi itu, kita minta pihak keamanan menertibkan. Dan setiap orang sebagaimana yang saya sampaikan tadi, yang menghalang-halangi kampanye pasangan calon itu ada pidananya. Setiap orang yah bukan kelompok atau komunitas, tapi orang," kata dia.

Muhammad menyebut tak hanya pasangan Ahok-Djarot yang akan dikawal oleh pihak keamanan saat berkampanye, tetapi juga dua pasangan lain, yaitu Agus-Sylvi dan Anies-Sandi.

"Kita langsung berkoordinasi kepada Pak Kapolda, lalu Pak Kapolda berdasarkan koordinasi Bawaslu DKI itu akan mengerahkan petugas keamanan. Itu tidak hanya kepada pasangan calon tertentu saja. Ini mengantisipasi pasangan calon lain yang ditolak oleh kelompok-kelompok atau warga-warga tertentu," ujar dia.

Muhammad juga meminta agar masyarakat dan tim sukses yang menyaksikan sekelompok orang menghalangi kampanye agar melapor ke bawaslu.

"Jadi kita udah punya video ini. Panwas kan merekam proses ini. Kalau ada yang terang-terangan melakukan penghalangan terhadap kampanye pasangan calon, ya kita proses pidana. Ya mohon maaf kita tegas aja," tutur dia.

Muhammad mengatakan masyarakat atau tim sukses melaporkan ke Panwaslu terlebih dahulu jika menemukan pihak yang menghalangi kampanye. Setelah itu, panwaslu akan berkoordinasi dengan polisi untuk proses hukum pidana.

"Karena itu (penghalangan kampanye) kan pelanggaran pidana itu, ada proses hukumnya," Muhammad menandaskan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Fans Dapat Kejutan Istimewa di MotoGP Valencia

Posted: 11 Nov 2016 04:10 AM PST

Liputan6.com, Valencia - Pihak penyelenggara MotoGP Valencia akan memberikan kesempatan kepada penggemar untuk melihat garasi tim pabrikan maupun satelit yang berlangsung pada 13 November 2016 nanti. Menurut laporan Super Deporte, Jumat (11/11/2016), sebanyak empat ribu fans penikmat balap kuda besi akan melihat bagaimana kesibukan yang terjadi saat tim mekanik menyediakan motor untuk pembalap andalannya.

Acara tersebut akan digelar setengah jam sebelum balapan berlangsung. Nantinya pengunjung dipersilakan untuk sekadar mengambil foto motor sang idola sebelum para mereka mengaspal pada seri terakhir di Sirkuit Ricardo Tormo.

Di sisi lain, berbicara soal Sirkuit Ricardo Tomo, maka tidak bisa dilepaskan dari Dani Pedrosa. Pasalnya Pedrosa adalah pembalap yang berhasil mengemas kemenangan terbanyak di sana dengan merebut enam kemenangan (tiga di kelas utama, dua di kelas 250cc, dan satu di 125c).

Dua pembalap berikutnya yang paling sukses tampil di seri terakhir adalah Casey Stoner (satu kali 125cc dan dua kali MotoGP), serta Jorge Lorenzo (tiga kali MotoGP).

Sementara itu, Pedrosa juga melontarkan sedikit komentar tentang rumor yang menyatakan Cal Crutchlow bakal menggantikan perannya sebagai mitra Marc Marquez. Dalam sebuah kesempatan ia berkata bahwa dirinya tidak ingin membicarakan hal tersebut terlalu banyak.

Yang diketahui Pedrosa bahwa pembalap LCR Honda sudah mengalami perkembangan yang pesat. "Di Aragon, Crutchlow memiliki tes yang kuat dan dia punya beberapa data yang baik dari apa yang telah dihasilkannya tahun lalu," ujarnya. (David Permana)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Peristiwa Supermoon Terbesar Akan Jatuh 14 November

Posted: 11 Nov 2016 04:09 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Fenomena Supermoon akan kembali jatuh pada bulan ini. Seperti diketahui, Supermoon adalah peristiwa purnama di mana Bulan akan berada di jarak terdekatnya dengan Bumi. Posisi Bulan sebetulnya sudah mendekati Bumi sejak Oktober 2016.

Fakta menariknya, sebagaimana Tekno Liputan6.com kutip dari The Guardian, Jumat (11/11/2016), fenomena Supermoon yang hadir pada tahun ini akan lebih terang. Dan bahkan, Bulan bakal tampak lebih besar pada Senin, 14 November 2016 mendatang.

Peristiwa Supermoon itu juga disebut sebagai Supermoon paling besar dalam 70 tahun terakhir.

Tentu ini akan jadi kesempatan langka untuk melihat bulan dengan bentuk terbesarnya dari Bumi. Sebab, jika kamu melewatkan peristiwa langka ini, kamu akan kembali melihat Supermoon dalam waktu terdekat setidaknya pada 25 November 2034.

Bob Breman, astronom dari Slooh Community Observatory, mengatakan jika ingin melihat Supermoon tidak memerlukan alat khusus.

Kamu bisa melihatnya dengan mata telanjang. Sementara kalau ingin mendapatkan best view dari peristiwa ini, usahakan untuk melihat di tempat yang tidak ada polusi cahaya seperti di perkotaan. Karena, tingkat kecerahan bulan bisa dihalangi cahaya lampu gedung-gedung atau awan.

Bulan purnama terjadi setiap bulan ketika matahari, bumi, dan bulan berada dalam garis sejajar. Supermoon sendiri terjadi ketika bulan berada di titik perigee atau titik terdekat dengan bumi.

Pejabat NASA dalam sebuah pernyataan menjelaskan, dengan dekatnya jarak tersebut, Bulan terlihat 14 persen lebih besar dan 30 persen lebih cerah di langit.

Supermoon sendiri bukan merupakan peristiwa yang langka karena terjadi satu kali setiap 13 bulan, meskipun kita dapat melihat fenomena itu tiga kali berturut-turut pada akhir 2016.

(Jek/Ysl)

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kilas Indonesia: Ribuan Ikan Laut Mati Mendadak di Lamongan

Posted: 11 Nov 2016 04:09 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Ribuan ikan di perairan Paciran, Lamongan, Jawa Timur mati mendadak dan membusuk. Akibatnya ratusan nelayan resah karena tangkapan ikan mereka menurun drastis. Berita ini mengawali Kilas Indonesia yang ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Jumat (11/11/2016).

Matinya ribuan biota laut itu diduga akibat keracunan limbah perusahaan yang ada di sekitar laut.

Sementara itu, kerusakan akibat banjir bandang di Kecamatan Cidolong, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat bertambah menjadi 1.027 unit rumah.

Hingga saat ini BPBD masih melakukan upaya penanganan di beberapa titik yang menjadi korban bencana banjir dan longsor.

Musibah banjir juga terjadi di Grobogan, Jawa Tengah. Banjir merendam belasan hektare sawah sehingga tidak bisa digunakan. Di Desa Rowosari, Kecamatan Gubug, lebih dari 12 hektare sawah juga terendam banjir, setelah tanggul Sungai Tuntang di Desa Ngroto, Kecamatan Gubug jebol.

Di Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, hujan deras yang terjadi selama lebih dari 3 jam menyebabkan puluhah meter tebing Sungai Winongo di kawasan Sendanggadi, longsor. Akibat kejadian ini sebuah kafe yang berada di atasnya rusak parah.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Respons Fadel Muhammad Dipecat dari Jabatannya di Golkar

Posted: 11 Nov 2016 04:05 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Partai Golkar memecat kadernya, Fadel Muhammad dari jabatannya sebagai Sekretaris Dewan Pembina Partai Golkar. Meski begitu, ia mengaku belum mendapat surat resmi terkait pemecatannya itu.

"Kita lihat ini kan belum ada surat. Jadi saya berdoa sama Tuhan saja. Belum ada surat tertulis, belum ada apa-apa," ujar Fadel ketika dihubungi di Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Mengenai dirinya yang juga dicopot dari jabatan Wakil Ketua Komisi VII DPR, Fadel mengaku belum mengetahuinya. Yang jelas itu menjadi urusan Ketua Umum Setya Novanto dan Ketua Harian Partai Golkar Nurdin Halid.

"Saya belum dengar juga, saya enggak tahu sih. Enggak tahu Novanto dan Nurdin Halid itu," papar dia.

Mengenai dirinya yang meminta partai berlambang pohon beringin untuk meninjau kembali dukungan kepada calon gubernur petahana DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, Fadel mengaku hal itu sudah lama ia minta.

Sedangkan soal dirinya sebagai kader Golkar mendukung istrinya, Hanah Hasanah Fadel yang merupakan cagub Gorontalo yang diusung PDIP, dan tidak mendukung cagub yang diusung partainya yaitu Ruslie Habibie, Fadel menyatakan punya alasan.

"Jauh sebelum demo itu saya sudah mengeluarkan pernyataan terkait  peninjauan Ahok itu. Terus masa mau minta saya dukung terpidana jadi calon (Ruslie Habibie di Pilgub Gorontalo)? Kan kacau orang-orang itu. Kasian Golkar, kasian sama mereka," ujar Fadel.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Trump Jadi Presiden, Kerja Sama Perdagangan TPP RI-AS Kandas?

Posted: 11 Nov 2016 04:03 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Tim Ahli Wakil Presiden (Wapres), Sofjan Wanandi, meminta pemerintah Indonesia melupakan rencana kerja sama perdagangan bebas dengan Amerika Serikat (AS) atau Trans Pasific Partnership (TPP). Alasannya, karena Presiden AS terpilih Donald Trump berjanji akan menjalankan kebijakan perdagangan proteksi.

"Dia (Trump) akan lebih proteksi terhadap AS karena mau mendorong ekonominya. Jadi saya tidak akan percaya TPP akan ada, makanya lupakan saja," katanya di kantor Kemenko Bidang Perekonomian, Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Sofjan memperkirakan kerja sama perdagangan TPP tidak akan terjadi dalam satu sampai dua tahun ini. AS, baik pemerintah maupun anggota dewannya, tidak akan membuka peluang kerja sama tersebut.

"Jadi TPP berhentikan dulu, mending tidur saja karena pasti tidak akan keluar sama sekali. Paling yang sudah ada akan diubah sebab AS tidak akan mau, apalagi sekarang senat dipegang partai Republik," kata Sofjan.

Ia menjelaskan, dengan kebijakan proteksi ini, AS akan menghadapi mitra dagang utama yang besar. AS diperkirakan akan melakukan renegosiasi perjanjian perdagangan bebas Amerika Utara (North American Free Trade Agreement/NAFTA) dengan Meksiko dan Kanada.

"Lalu setelah itu, dia akan melakukannya dengan mitra dagang besar lainnya, seperti China, Jepang, Korea, dan lainnya," ucapnya.

Sementara itu, kata Sofjan, negosiasi perjanjian kemitraan ekonomi Indonesia dan Uni Eropa atau dikenal dengan Indonesia-Uni Eropa Comprehensive Economic Partnership Agreement (IEU-CEPA) tetap akan berjalan.

"Kita lagi pikirin CEPA dengan Eropa dan Australia. Tidak usah mikirin luar negeri, yang penting sekarang bagaimana memperkuat industri dalam negeri kita. Jangan sampai negara lain tidak bisa ekspor ke AS, lalu dilempar ke sini, mati nanti industri dalam negeri," saran Sofjan. (Fik/Gdn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Moge Bekas hingga Miras dalam 3 Kontainer di Pelabuhan Banten

Posted: 11 Nov 2016 04:00 AM PST

Liputan6.com, Cilegon - Tim gabungan Bea Cukai dan Polda Banten menggagalkan penyelundupan tiga kontainer yang diduga merugikan negara sebesar Rp 8,5 miliar. Tiga kontainer itu bermuatan motor gede (moge) bekas, produk tekstil, hingga minuman keras atau miras ilegal.

"Penangkapan ini berkat informasi dari masyarakat pada Jumat, 28 Oktober lalu," ucap Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) Banten, Hary Budi Wicaksono, saat ditemui di Pelabuhan Indah Kyat, Kota Cilegon, Banten, Jumat (11/11/2016).

Hary menjelaskan, barang-barang hasil penindakan tersebut di antaranya sekitar 580 laptop atau komputer jinjing bekas, 6.000 botol minuman mengandung alkohol berbagai merek, delapan motor besar (moge) bekas, dan 433 paket produk tekstil.

Menurut dia, kontainer asal Singapura itu masuk ke dalam barang impor ilegal yang peredarannya dibatasi.

Tim gabungan Bea Cukai dan Polda Banten menggagalkan penyelundupan tiga kontainer yang diduga merugikan negara senilai Rp 8,5 miliar. (Liputan6.com/Yandhi Deslatama)

Petugas gabungan sebelumnya memeriksa kontainer tersebut di tempat penimbunan sementara. Setelah diteliti, ternyata barang tersebut tidak sesuai dengan dokumen pengiriman atas milik PT DIM.

"Selain itu, potensi ancaman yang patut diawasi dan dikhawatirkan adalah potensi penyelundupan barang bahaya seperti narkoba sangat vital karena di sini merupakan perairan antara Pulau Jawa dan Sumatera," kata Kapolda Banten Brigjen Pol Listyo Sigit Prabowo di lokasi yang sama.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dadali, Band Spesialis Lagu-Lagu Galau

Posted: 11 Nov 2016 04:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Band Dadali saat ini tengah disibukkan dengan kegiatan tur keliling Indonesia. Gara-gara itu, pemilik hits Di Saat Sendiri ini sempat tertunda merilis lagu terbaru.

Tak mau berlama-lama mengecewakan penggemar, band yang beranggotakan Dyrga (voca), Eka (bass), Yudha (gitar), Richard (gitar), Rixx (keyboard) dan Oqi (drum) menyempatkan waktu untuk merilis single terbarunya berjudul Di Saat Aku Pergi.

Grup band Dadali (Liputan6.com/Hernowo Anggie)

"Hampir satu tahun kami sibuk manggung sana-sini, tapi kami tetap menyempatkan diri untuk bikin lagu. Sekarang kita rilis single 'Di Saat Aku Pergi," ujar Dyrga bersama personel Dadali lainnya, di kawasan Tanjungduren, Jakarta Barat, Kamis (10/11/2016).

Tema cinta masih dipilih  oleh band yang bernaung dalam label Ascada Musik itu Mereka masih percaya, lagu cinta masih sangat diminati oleh pencinta musik Tanah Air. "Karena permintaan dan di pasaran lagu cinta memang masih bagus," ujar Yudha.

"Ini ciri khas kami. Kami kan dikenal band galau. Buktinya lagu-lagu seperti itu yang bikin kami tetap ada dan masih berkarya sampai saat ini," sambung Dyrga.

Band Dadali (Sapto Purnomo/Liputan6.com)

Buat Dadali, single Di Saat Aku Pergi sebagai jembatan untuk nantinya akan menelurkan album terbaru dalam waktu dekat ini. Namun sebelum itu, mereka harus merampungkan tur ke Hong Kong pada 16 Desember 2016.

"Kami mau menuju ke album, kami cari waktu buat ke sana. Tapi kami selesaikan tur dulu. Terimakasih buat teman-teman semua dan dukungannya," kata Dyrga.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Donald Trump Presiden AS Terpilih, Apa Kata Jusuf Kalla?

Posted: 11 Nov 2016 04:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan, terpilihnya Donald Trump sebagai presiden ke-45 Amerika Serikat akan berdampak secara global, termasuk Indonesia, bila apa yang disampaikan pada masa kampanye dijalankan.

"Tergantung dijalankan tidak yang dikampanyekan. Kita tidak tahu apakah yang disampaikan saat kampanye sesuai tindakannya karena kampanye bisa lain dari pelaksanaan," kata Jusuf Kalla di Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Pria yang kerap disapa JK itu mengatakan, jika Donald Trump tetap konsisten dengan apa yang dikampanyekan, maka Trump akan proteksionis.

Begitu juga terkait dengan imigran, Trump ingin mengurangi masuknya imigran ke negara adidaya itu. Kampanyenya tersebut disambut antusias oleh pekerja karena akan memberikan kesempatan lapangan kerja bagi mereka dan mengurangi pengangguran.

Namun sikap proteksionis dan anti-Islam Trump juga akan berdampak terhadap perekonomian negara tersebut. Termasuk masalah dengan investor Amerika, khususnya dari Timur Tengah.

"Kalau dia Islamophobia, pasti investor Timur Tengah yang banyak di Amerika juga pasti banyak yang tinggalkan. Risikonya bisa membahayakan bagi Amerika kalau dia sangat proteksionis. Jadi saya meyakini tindakannya beda dari kampanyenya," kata JK seperti dikutip dari Antara.

Donald Trump menang dalam pemilihan Presiden AS dengan perolehan suara elektoral (electoral votes) di atas lawannya Hillary Clinton, kandidat presiden dari Partai Demokrat. Trump dari Partai Republik pun menjadi Presiden AS ke-45 yang baru terpilih.

Hillary unggul dalam perolehan suara rakyat (popular votes) dalam hasil akhir penghitungan suara pada Rabu pagi. Akan tetapi, pemilihan presiden di Amerika Serikat ditentukan bukan oleh popular votes, melainkan electoral votes.

Namun demikian, Hillary Clinton dalam pidato konsesinya (pidato pengakuan) mengajak semua pihak menerima hasil pemilu dan mendukung Presiden AS yang baru terpilih, Donald Trump.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

AKUSTIK PLUS: Buktikan Eksistensi, BUNGA Siap Go International

Posted: 11 Nov 2016 04:00 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bikin Ereksi Lebih Lama dengan Ramuan Sederhana Ini

Posted: 11 Nov 2016 04:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Apakah Anda frustasi dengan kehidupan seks karena tak bisa ereksi lebih lama? Pasalnya, kondisi ini membuat Anda tidak dapat menyenangkan pasangan di tempat tidur. Lambat laun, Anda berdua pun mulai kehilangan minat dalam hubungan seksual.

Jika sudah seperti itu, hubungan Anda bisa terganggu dalam jangka panjang. Beberapa penyebab utama untuk ereksi yang bertahan singkat ini antara lain disfungsi ereksi, sirkulasi darah yang buruk, diabetes, kurangnya stamina, dan lainnya.

Akan tetapi, jangan putus asa dahulu. Melansir Boldsky, Jumat (11/11/2016), ada satu ramuan rumahan yang bisa bantu membuat ereksi lebih tahan lama.

Bahan yang dibutuhkan adalah almond milk, dua sendok makan madu, dan kuning telur. Campur, dan minum satu sendok makan. Ereksi pun menjadi lebih efektif, terutama jika mempertahankan diet dan olahraga yang rutin.

Jika Anda seorang perokok, hentikan kebiasaan tersebut agar kehidupan seks meningkat. Obat rumahan ini sangat kaya nutrisi dan dapat meningkatkan produksi testosteron dalam tubuh.

Setelah minum ramuan ini darah akan mengalir ke alat kelamin Anda. Ketika aktivitas di alat kelamin Anda sudah mulai aktif kembali, maka kehidupan seks bisa turut membaik dan lebih banyak berperannya.

Anda juga bisa mengonsumsi suplemen Wellman untuk menambah stamina dan vitalitas. Meski bukan obat bikin ereksi lebih lama. Namun dengan stamina yang kuat tentu membuat bercinta tidak cepat loyo.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Si Kakak Cemburu dengan Adik Baru? Ini Cara Mengatasinya

Posted: 11 Nov 2016 04:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Kelahiran adik baru bisa menjadi hal sulit bagi si kakak, apalagi bagi anak yang masih berusia 1-5 tahun. Kehadiran adik baru mengubah rutinitas dalam keluarga. Orang tua disibukkan dengan banyak kegiatan baru seperti memandikan, menyusui, mengganti popok, menenangkan saat bayi rewel, dan sebagainya. Padahal sebelum si bayi lahir, ibu dan ayah banyak meluangkan waktu untuk bermain bersama si kakak. Si kakak akan menganggap bahwa si bayi telah merebut waktu dan perhatian ayah dan ibunya.

Kecemburuan tersebut bisa menyebabkan si kakak membenci adik barunya. Rasa cemburu tersebut kemudian diekspresikan si kakak dengan melakukan hal-hal yang mengganggu, misalnya menyakiti adik, rewel, banyak maunya, cengeng, hingga marah-marah. Ia melakukan hal-hal tersebut karena masih terlalu kecil untuk memahami kehadiran adik baru. Ia juga belum mengerti bagaimana cara mengekspresikan kecemburuan itu tanpa menyakiti si bayi.

Berikut adalah hal-hal yang bisa digunakan orang tua agar si kakak bisa menerima si adik kecil di keluarga seperti dilansir dari laman kidsactivitiesblog.com, Rabu (9/11/2016).

1. Berikan pemahaman bahwa si bayi bukan hanya milik ibu dan ayahnya, tapi juga milik si kakak. Gunakan kata 'kita' ketika menyebut adiknya. Misalnya, gunakan kalimat "Adik kita mau makan, adik kita menangis." Hal itu akan membuat si kakak ikut memiliki si bayi sehingga akan menumbuhkan rasa sayang. Orang tua bisa memberikan pemahaman bahwa si adik kecil ketika sudah besar nanti akan menjadi sahabat dan teman bermainnya.

2. Sering ajak mengobrol tentang adik bayinya. Topik obrolan bisa berupa hal-hal kecil yang dilakukan si bayi atau bentuk wajahnya. Misalnya ketika bayi menangis karena lapar. Si ibu bisa bertanya pada si kakak, "Wah, adik kita menangis karena lapar." Lalu pancing dengan pertanyaan "Menurut kakak, dia mau apa ya? Si kakak kemungkinan akan menjawab "susu" lalu ajak si kakak menemani adiknya ketika menyusui.

3. Ketika si kakak mengekspresikan kecemburuannya dengan cara memukul atau menyakiti adiknya, jangan melabelinya nakal atau kalimat sejenisnya. Misalnya saat saat si kakak berlarian di sekitar bayi yang tertidur nyenyak dan menimbulkan suara berisik, si ibu bisa mengatakan "Bayi kita sedang lelah jadi dia tidur. Menurut kakak, apa yang harus kita lakukan" Mereka kemungkinan akan menjawab, "Kita harus diam."

4. Libatkan si kakak dalam aktivitas mengurus bayi. Misalnya ketika mengganti popok atau memandikan bayi. Berikan tugas pada si kakak untuk memilih baju yang akan dipakai adiknya. Dengan cara itu si kakak akan merasa bahwa adik barunya sangat manis, lucu, dan membutuhkan dirinya sehingga dia akan dan memiliki perasaan melindungi adiknya. (Ana Fauziyah)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Sevilla Tertarik Rekrut Fabregas?

Posted: 11 Nov 2016 03:50 AM PST

Liputan6.com, Seville - Jorge Sampaoli tak memungkiri sangat tertarik dengan kemampuan Cesc Fabregas. Namun pelatih Sevilla itu membatah akan meminang gelandang Chelsea dalam waktu dekat.

Saat ini kondisi Fabregas di Chelsea memang tidak menentu. Pasalnya, ia tak pernah lagi mendapat kepercayaan dari manajer Antonio Conte.

Musim ini pemain timnas Spanyol itu baru bermain dalam enam laga. Meski ia sukses mencetak dua gol di ajang Piala Liga sehingga The Blues lolos ke babak 16 besar.

"Saya tahu dia pemain penting. Dia sangat cerdas dan semua pelatih tentu menginginkannya," kata Sampaoli seperti dilansir Football Espana.

"Namun Anda bisa lihat skuat yang kami miliki sangat bagus. Dan saya tidak berpikir Fabregas akan hadir di sini," ujarnya menambahkan.

Fabregas sendiri tidak asing lagi dengan kompetisi La Liga. Dia merupakan alumni La Masia dan pernah membela Barcelona pada tahun 2011 hingga 2014.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dituding Ilegal oleh OJK, Ini Tanggapan CSI Group

Posted: 11 Nov 2016 03:47 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - PT Cakrabuana Sukses Indonesia (CSI Group) membantah tuduhan dari Otoritas Jasa keuangan dan Satgas Waspada Investasi bahwa perusahaan telah menjalankan usaha investasi ilegal. CSI Group memastikan bahwa perusahaan tidak pernah menghimpun dana masyarakat.

Kuasa Hukum CSI Group Virnarti Septa Arini menjelaskan, CSI Group tidak pernah membentuk suatu koperasi apapun karena pada pokoknya suatu koperasi hanya dapat didirikan oleh para anggotanya sendiri sesuai dengan persyaratan yang sebagaimana telah diatur tersendiri oleh UU Nomor 25 Tahun 1992 tentang perkoperasian.

"CSI juga tidak pernah menghimpun dana dari masyarakat baik berupa simpanan maupun investasi," jelas dia dalam keterangan tertulis, Jumat (11/11/2016). Tanggapan dari CSI Group ini membantah pernyataan dari OJK dan Satgas Waspada Investasi.

SebelumnyaOJK dan Satuan Tugas Penanganan Dugaan Tindakan Melawan Hukum di Bidang Penghimpunan Dana Masyarakat dan Pengelolaan Investasi (Satgas Waspada Investasi) menetapkan tiga perusahaan investasi ilegal.

Ketua Satgas Waspada Investasi Tongam Lumban Tobing menyebutkan, tiga perusahaan tersebut adalah PT Cakrabuana Sukses Indonesia (PT CSI) dan Dream For Freedom dan United Nations Swissindo World Trust International Orbit (UN Swissindo).

"OJK dan Satgas Waspada Investasi menyatakan, ketiga ini sebagai kegiatan yang melanggar hukum atau ilegal," kata Tongam, di Kantor OJK, Jakarta, Selasa (1/11/2016).

Tongam menjelaskan, dalam menjalankan kegiatan, CSI telah mampu mengumpulkan dana dari masyarakat sebesar Rp 2 triliun. Dana tersebut berasal dari 7 ribu peserta.

Modus yang dijalankan oleh CSI adalah dengan membentuk koperasi kemudian menghimpun dana dengan penawaran bunga di atas bunga bank atau mencapai 5 persen. Dalam mengumpulkan dana dari masyarakat ini, CSI tidak memiliki izin usaha dari otoritas manapun. (Gdn/Ndw)

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

5 Langkah Bebaskan Kasur dari Tungau

Posted: 11 Nov 2016 03:46 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Tungau sulit terlihat mata karena memiliki ukuran mikroskopis, hanya 0,1 – 0,3 milimeter. Tapi, gigitannya bisa menyebabkan rasa gatal yang sangat mengganggu.

Yap, tungau seringkali menjadi penyebab utama gatal-gatal, alergi, atau bahkan asma. Tungau paling sering ditemukan bersarang di sela-sela tempat tidur.

Tungau hidup di antara debu dan cepat berkembang biak di tempat lembap. Untuk menjaga kamar Anda, khususnya kasur, ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan, sebagai berikut.

Deteksi dengan senter

Tungau tidak suka terkena paparan cahaya karena itu mereka sering kali bersembunyi di sela-sela yang tak terlihat. Untuk mendeteksi keberadaan mereka, Anda bisa mematikan lampu kamar. Usahakan sama sekali tidak ada cahaya masuk.

Lalu sisir kasur menggunakan senter. Dengan cara ini tungau lebih mudah terlihat sehingga lebih mudah untuk membasmi mereka. Namun, waspadai saat terkena senter pergerakan tungau juga menjadi lebih cepat.

Pasang Jebakan

Pasang jebakan sederhana. Anda bisa memasang double tape di sudut-sudut atau celah-celah tempat tidur. Biarkan perekat selama 3-5 hari. Tungau yang melalui akan menempel pada perekat.

Cara ini mungkin tidak akan menghilangkan semua tungau tapi bisa mengurangi jumlah tungau bertahap.

Vacuum cleaner

Menggunakan vacum cleaner merupakan cara terbaik untuk membersihkan kasur dari tungau-tungau sekaligus debu. Gunakan daya hisap yang besar, semakin kencang akan semakin bersih.

Gunakan ujung vacuum yang pipih sehingga bisa menjangkau celah-celah kasur. Setelahnya langsung bersihkan alat vacuum, jangan terlalu lama membiarkan sisa kotoran berada di dalam badan vacuum.

(Simak juga: Mencegah Timbulnya Alergi di Rumah)

Rutin mengganti seprai kasur

Rajin mengganti seprai kasur Anda setidaknya seminggu sekali. Anda juga harus memperhatikan cara mencuci seprai.

Gunakan air panas untuk merendam seprai selama 30 menit sebelum dimasukan ke mesin cuci. Air panas ini berguna untuk mengangkat debu dan mematikn tungau yang menempel di seprai.

Lapisi kasur

Gunakan matras pelapis kasur gunanya agar tungau tidak langsung bersarang di kasur Anda. Dengan begitu memudahkan Anda juga ketika membersihkan.

Anda tak perlu susah payah mencuci kasur, cukup matrasnya saja. Kasur cukup dijemur di bawah sinar matahari.

Gunakan pembersih bakteri

Cara terakhir, gunakan bahan kimia pembasmi kutu dan tungau yang aman bagi Anda. Lap seluruh kerangka tempat tidur menggunakan cairan pembersih.

Lap hingga ke sudut-sudut rangka, termasuk kaki ranjang.

Foto: Pixabay

Sumber: Rumah.com

Rina Susanto

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

WHOOPS: Bocah 3 Tahun Mendadak Jadi Miliarder Gara-Gara Ini

Posted: 11 Nov 2016 03:45 AM PST

Kemang Banjir, 4 Mesin Pompa Dikerahkan Sedot Air

Posted: 11 Nov 2016 03:44 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Banjir yang melanda kawasan elite Kemang, Jakarta Selatan, tiap hujan deras datang tak kunjung bisa dicegah. Sama halnya dengan hujan lebat pada Jumat petang tadi, kawasan komersial ini pun terendam banjir.

Meski hujan tidak berlangsung lama, derasnya debit air yang turun kembali membuat kawasan ini harus tergenang dan membanjiri Kemang, khususnya Jalan Kemang Raya. Dari pantauan Liputan6.com di lapangan, ketinggian air mencapai 50 hingga 60 sentimeter.

Untuk menghindari air yang kian meninggi, Pasukan Biru milik Pemerintah Provinsi DKI Jakarta atau petugas tata air menurunkan mesin pompa di sepanjang titik genangan. Sedikitnya empat pompa dikerahkan untuk menurunkan debit air.

"Dua pompa memang sudah stand by. Ditambah lagi dua, satu pompa dompeng, dan satunya lagi pompa mobile yang bisa dipindah-pindah," ucap Muryanto, salah satu petugas di lokasi genangan, Jumat (11/11/2016).

Meski tidak melumpuhkan jalan utama di kawasan Kemang, kemacetan terjadi cukup panjang sebagai imbas dari kendaraan yang melambatkan lajunya.‎ Muryanto mengatakan kalau hujan tidak turun lagi, banjir Kemang akan surut dalam beberapa jam ke depan.

"Ini masih terus disedot, buang ke Krukut. Moga saja enggak deras lagi hujannya. Biar enggak keteter pompanya," Muryanto memungkasi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Menlu: 2 WNI Diculik di Perairan Malaysia Berada di Sulu

Posted: 11 Nov 2016 03:44 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Sebanyak 2 WNI diculik di perairan Sabah Malaysia pada Sabtu, 5 November 2016. Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi menyampaikan informasi tersebut ke publik pada 6 November.

Kementerian Luar Negeri (Kemlu) pun bergegas mencari tahu keberadaan keduanya, bahkan Menlu Retno terbang menemui Menteri Besar Sabah, Dato Musa Aman di Kota Kinabalu, Malaysia.

Dalam pertemuan pada 8 November tersebut, dibahas upaya untuk menyelamatkan kedua WNI yang diculik.

Informasi terbaru dari Kemlu, saat ini 2 WNI yang diculik di Perairan Sabah, Malaysia berada di wilayah Sulu, Filipina.

"Di Sulu. Jadi satu hari sesudah penculikan saya sudah menerima informasi dari kolega saya di Filipina bahwa mereka dibawa ke Sulu," ujar Menlu Retno usai rapat koordinasi terbatas di Kantor Kementerian Bidang Politik, Hukum dan Keamanan, Jakarta, Jumat (11/11/2016) seperti dikutip dari Antara.

Kendati demikian, Menlu Retno menuturkan tidak mengetahui dua WNI yang ditangkap di Perairan Malaysia itu berada bersama dua WNI yang disandera kelompok Abu Sayyaf di perairan Filipina.

"Itu belum ada informasi. Apakah mereka bersama dengan dua orang yang sebelumnya atau berada di tempat yang terpisah," tuturnya.

Menlu Retno mengatakan pemerintah terus berupaya untuk membebaskan mereka.

"Kami masih terus bekerja untuk membebaskan mereka (WNI yang disandera)," ujarnya.

Sebelumnya, Kemlu mengimbau para anak buah kapal (ABK) di perairan Sabah, Malaysia tidak melaut hingga kondisi kondusif, usai penculikan terhadap dua orang kapten kapal di kawasan tersebut.

Dua WNI diculik saat sedang menangkap ikan di wilayah terumbu Pengarus Perairan Kertam sekitar 13-15 mil laut dari muara Kuala Kinabatangan Negeri Sabah, Malaysia.

Keduanya adalah La Utu bin La Raali dari kapal SSK 00520F dan La Hadi bin La Adi dari kapal SN 1154/4F. Mereka berasal dari Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

REI: Pangsa Properti 2017 Bakal Menarik

Posted: 11 Nov 2016 03:41 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Tahun 2017 mendatang, Real Estate Indonesia (REI) merasa optimistis penjualan properti akan lebih baik lagi. Apalagi setelah hadirnya program amnesti pajak yang dicanangkan pemerintah sejak 1 Juli kemarin menunjukkan kesuksesannya.

Hingga pertengahan Oktober, pajak.go.id melansir ada 415.053 Wajib Pajak (WP) menyampaikan 420.977 Surat Pernyataan Harta (SPH), Rp143 Triliun harta luar negeri yang direpatriasi, dan Rp982 Triliun harta di luar negeri yang dideklarasikan.

Sementara itu sebanyak Rp2.725 Triliun harta dalam negeri sudah dideklarasikan, sehingga pengungkapan harta seluruhnya bernilai Rp3.850.477 Triliun. Tentu, ini merupakan jumlah pencapaian yang luar biasa.

"Kami dari REI berharap dana yang sudah dideklarasi oleh para Wajib Pajak bisa diinvestasikan ke sektor properti," ujar Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) REI, Eddy Hussy kepada Rumah.com dalam Forum Wartawan Perumahan Rakyat (Forwapera) di Jakarta (11/10).

(Baca juga: Menyoroti Kondisi Pasar Properti Indonesia Kwartal Kedua 2016)

Selain program tax amnesty yang berjalan sesuai target, beberapa faktor lain berikut diyakini REI mampu menyulut outlook sektor properti di Indonesia semakin menarik tahun depan. Antara lain:

1. Pertumbuhan ekonomi diperkirakan lebih baik dan pada 2017 pemerintah menargetkan pertumbuhan 5,3%.

2. Indonesia merupakan negara dengan nilai produk domestik bruto (PDB) terbesar se-Asia Tenggara. Sementara rasio PDB terhadap KPR Indonesia masih minim yakni 2,8% per 2015. Angka ini jauh dibawah Singapura yang mencapai 45,9%, Malaysia 37,8%, Thailand 22,3% dan Filipina 3,3%.

3. Indonesia memiliki bonus demografi dengan jumlah penduduk terbanyak se-Asia Tenggara dan nomor empat di dunia. Dengan jumlah penduduk sekitar 255 juta jiwa dimana persentase usia produktif (15 tahun hingga 64 tahun) mencapai 66,5%. Tak pelak, kebutuhan rumah pasti akan terus meningkat.

4. Jumlah kelas menengah terus bertumbuh dimana peningkatan kualitas hidup akan mendorong penjualan properti dan pengembangan kawasan.

5. Harga properti di Indonesia masih cukup rendah dibanding negara ASEAN lainnya, yang harga sewa dan jualnya sudah cukup tinggi.

6. Pada 2017, pemerintah terus melanjutkan pembangunan infrastruktur sehingga potensi pasar properti diprediksi masih positif.

7. Suku bunga KPR/KPA diperkirakan menurun tahun ini, pasca-Bank Indonesia (BI) mengumumkan BI 7-day (Reverse) Repo sebagai suku bunga acuan. Kebijakan ini berlaku efektif pada 19 Agustus kemarin.

Dipercaya, penurunan suku bunga kredit akan mendorong penjualan properti. Saat ini BI 7-day (Reverse) Repo berada pada level 4,75% dan diharapkan bisa berada di posisi single digit.

8. Relaksasi Loan to Value (LTV) diharapkan bisa lebih rendah lagi dari ketentuan yang berlaku saat ini, dimana DP untuk rumah pertama ditetapkan 15%.

"REI berharap, ketentuan DP bisa diubah menjadi hanya 10% untuk rumah pertama, 15% untuk rumah kedua, dan 20% bagi pembelian rumah ketiga," kata Eddy.

9. Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS tidak terlalu volatile atau cenderung stabil di level Rp13 ribu sampai Rp13.100. Diharapkan hal ini bisa membuat harga bahan bangunan impor lebih konstan.

10. Inflasi cenderung terkendali dan diperkirakan sesuai target pemerintah di kisaran 5% hingga akhir tahun. Harga BBM cenderung turun dan harga pangan juga tidak bergejolak. Artinya, daya beli masyarakat masih bisa dipertahankan atau mungkin naik.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jadi Gadis Bali, Raline Shah Mandi di Kali

Posted: 11 Nov 2016 03:40 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Banyak orang akan terpana melihat kecantikan Raline Shah. Apalagi statusnya sebagai selebritas papan atas, menuntutnya untuk selalu tampil menarik. Pasalnya, kapan pun dan di mana pun, ia tidak akan lepas dari lensa kamera.

Tapi siapa sangka, Raline yang selalu terlihat anggun dan menarik itu tidak sungkan untuk mengubah penampilannya. Seperti yang dilakukannya saat berada di Bali, baru-baru ini.

 Raline Shah jadi gadis Bali, mandi di pinggir kali.

Bintang film Supernova itu terlihat berada di pinggir sebuah kali di Bali. Raline Shah pun bercerita bahwa dirinya baru saja mandi di sungai kecil tersebut.

"Baru selesai mandi mandian di pinggir kali," ceritanya di Instagram pribadinya.

Di foto lain, artis 31 tahun itu tampak duduk bersama ibu-ibu di salah satu desa di Bali. Ia terlihat mengenakan kemben khas Bali dan tak mengenakan sendal atau sepatu, membiarkan kaki mulus serta putihnya itu langsung menyentuh tanah.

"Hari yang bahagia dengan ibu-ibu dari desa Buda Keling, Karang Asem, Bali #worldwithoutstrangers," ungkapnya.

 Raline Shah bersama ibu-ibu di Bali.

Setelah ditelusuri, semua yang Raline Shah lakukan di Bali tersebut karena keterlibatannya dalam sebuah proyek pekerjaan. Tak sedikit netizen yang memberikan pujian pada Raline saat menjadi gadis Bali.

"Haduh kak kalo gini cantiknya gak ketulungan dah sumpah," puji @adeartakps.

"Luar biasa ciptaan allah, cantik bgt mbak raline @ralineshah," tambah @rajivsyuhada_krt.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Antasari Azhar Batal Penuhi Undangan Wadah Pegawai KPK

Posted: 11 Nov 2016 03:38 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar bebas bersyarat tepat pada Hari Pahlawan Nasional. Usai bebas, dia mendapat undangan untuk merayakan ulang tahun Wadah Pegawai KPK. Namun, Antasari batal hadir di perayaan tersebut.

"Pak Antasari tak datang," ucap Sekjen Wadah Pegawai KPK Aulia Posteira saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Sementara itu, pengacara keluarga Nasrudin Zulkarnaen, Boyamin Saiman, mengatakan Antasari kelelahan hingga tidak bisa hadir ke lembaga pimpinan Agus Rahardjo tersebut.

"Dari pagi saya lihat beliau itu banyak tamu dan sangat capek," ungkap Boyamin.

Sebelumnya, Ketua KPK Agus Rahardjo mengatakan pihaknya mengundang Antasari ke kantornya hari ini.

"Kami mengucapkan selamat yang sudah menjalani masa hukuman dan sekarang bebas. Selamat berkumpul dengan keluarga. Kami di KPK ingin tetap bersilaturahmi. Kalau tidak salah WP (wadah pegawai) mengundang beliau ke sini pukul 14.00 WIB kalau tidak salah. Mudah-mudahan beliau bisa datang," tutur Agus.

Menurut dia, Antasari diundang ke ulang tahun Wadah Pegawai KPK karena pernah menjadi pimpinan lembaga antirasuah tersebut. Dia memastikan undangan sudah dikirim.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Facebook Ingin Saingi LinkedIn

Posted: 11 Nov 2016 03:34 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Setelah Snapchat, Facebook kini ingin menyaingi LinkedIn. Raksasa jejaring sosial itu sedang menguji sebuah fitur yang bisa digunakan untuk membuat postingan lowongan pekerjaan.

Dilansir Reuters, Jumat (12/11/2016), para administrator Page nantinya bisa membuat postingan lowongan pekerjaan dan menerima lamaran kerja dari para kandidat. Langkah Facebook pun dinilai bisa menekan layanan perekrutan yang dimiliki oleh LinkedIn.

"Berdasarkan perilaku yang kami lihat di Facebook, banyak bisnis kecil yang mem-post lowongan pekerjaan di Page mereka. Kami pun menjalankan pengujian untuk admin Page agar bisa membuat postingan lowongan pekerjaan dan menerima lamaran pekerjaan dari kandidat," ujar juru bicara Facebook.

Fitur baru Facebook itu dinilai tidak hanya akan berkontribusi terhadap peningkatan trafik pada layanan Page. Melainkan juga menjadi peluang pendapatan baru, karena para pelaku bisnis nantinya harus mengeluarkan uang untuk membuat lowongan pekerjaan mereka dapat diakses oleh lebih banyak orang.

Di sisi lain, sebagian besar pendapatan LinkedIn berasal dari para pencari kerja dan rekruter. Mereka membayar biaya bulanan untuk bisa mem-posting lowongan pekerjaan dan terhubung dengan lebih banyak orang di jejaring sosial untuk bisnis tersebut.

(Din/Cas)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ini Alasan Pemerintah Buka Potensi Impor Daging Sapi dari Meksiko

Posted: 11 Nov 2016 03:34 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah membuka peluang untuk melakukan impor daging sapi dari tiga negara Australia, yaitu Spanyol, Meksiko dan Brasil. Selama ini Indonesia mengandalkan Australia untuk impor sapi baik berupa daging maupun sapi hidup.

Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita mengatakan, saat ini pemerintah telah menyelesaikan kajian impor dari Meksiko. Sedangkan untuk Spanyol dan Brasil masih terus dilakukan kajian terkait kualitas dan keamanan daging dari kedua negara tersebut.

‎"Yang Meksiko sudah clear, tinggal shipment-nya saja. Izin belum ada karena mereka (importir dalam negeri) belum minta, mereka masih mencari ke sana.‎ Untuk Spanyol dan Brasil ‎masih dikaji," ujar dia di Kantor Kementerian Perdagangan (Kemendag), Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Enggartiasto mengungkapkan, alasan pemerintah mendiversifikasi negara asal impor ini karena harga daging sapi di dalam neg‎eri yang belum juga turun. Ketiga negara tersebut dinilai memiliki harga daging yang lebih murah ketimbang Australia.

"Harga naik terus tidak turun, meski ada siklusnya tapi di-maintenance di (harga) atas. Maka muncul Meksiko, Spanyol, Brasil. Harga lebih murah dari Australia padahal jarak lebih jauh," kata dia.

Enggartiasto menuturkan, dengan diversifikasi negara asal daging sapi ini ‎diharapkan akan berdampak pada penurunan harga daging di dalam negeri. Selain itu dengan ini juga diharapkan Australia mau memberikan harga daging yang lebih murah kepada Indonesia.

"Walaupun harga bukan ada di tangan pemerintah, mereka akan bicara untuk menurunkan harga harus ada backdoor. Kalau harga Australia lebih rendah orang juga tidak mau impor Brasil. Dari Brasil pengiriman itu 45 hari perjalanan," ujar dia. (Dny/Ahm)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Diego Michiels Kartu Merah, Semen Padang Tekuk PBFC

Posted: 11 Nov 2016 03:30 AM PST

Liputan6.com, Padang - Semen Padang FC berhasil mengamankan poin di kandang saat menjamu Pusamania Borneo FC (PBFC) pada Jumat (11/11/2016) sore. Bermain di Stadion Agum Salim, Kota Padang, Kabau Sirah menang 2-1 lewat gol Marcel Sacramento dan gelandang Rudi.

Tuan rumah langsung mengancam pada menit kedua melalui kaki Irsyad Maulana. Beruntung penjaga gawang Muhammad Ridho berhasil menepis tembakan Irsyad yang mengarah ke kanan jala.

Kondisi lapangan yang tergenang air hujan di beberapa titik membuat bola tak mengalir lancar. Pada menit ke-37 wasit menunjuk titik putih setelah melihat bek tengah Firli Apriansyah melakukan kontak dengan Nur Iskandar di kotak terlarang.

Marcel Sacramento yang didapuk sebagai algojo sukses mengeksekusi penalti ke gawang Pesut Etam. Inilah gol ke-17 pemain asal Brasil tersebut di Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo.

Empat menit jelang babak pertama usai Jefri Kurniawan sempat mengancam gawang Jandia Eka Putra. Bergerak sendirian di kiri pertahanan Semen Padang dan pria asal Malang ini melakukan tendangan lob, namun gagal menjadi gol.

Babak kedua sempat tertunda beberapa menit karena PBFC tak kunjung memasuki lapangan. Baru lima menit laga di babak ini mulai, keputusan berisiko diambil kiper Muhammad Ridho. Pemain asal Pekalongan ini keluar dari kotak penalti PBFC dan membantu pemain belakang untuk mengadang pergerakan Marcel.

Gol penyeimbang akhirnya dicetak Pedro Javier pada menit ke-57 melalui sundulan. Pemain muda Ricky Ohorella melakukan umpan lambung dari sisi sayap kanan pertahanan Kabau Sirah yang mampu dieksekusi dengan baik oleh Pedro.

PBFC harus bermain dengan 10 orang setelah bek kiri Diego Michiels diusir dari lapangan oleh wasit Adi Riyanto. Menit ke-62 dia dengan sengaja menekel Marcel dari belakang saat sang pemain hendak melakukan lemparan ke dalam.

Diserang habis-habisan, Pesut Etam gagal mempertahankan hasil imbang setelah gelandang Rudi mencetak gol penentu kemenangan untuk Semen Padang. Berdiri bebas di depan gawang tanpa kawalan, dia melepaskan tendangan langsung pada menit ke-80.

Skor bertahan 2-1 hingga akhir pertandingan dan membuat Semen Padang bertahan di posisi keenam klasemen turnamen. Sementara PBFC setingkat dibawahnya dengan koleksi 40 poin.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Jangan Percaya 100 Persen Janji Kampanye Donald Trump

Posted: 11 Nov 2016 03:30 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Ketua Tim Ahli Wakil Presiden (Wapres), Sofjan Wanandi, meminta kepada pelaku usaha atau investor untuk tidak percaya dengan janji-janji kampanye Presiden Amerika Serikat (AS) terpilih, Donald Trump. Alasannya, jika Trump menerapkan kebijakan proteksi terhadap perdagangan internasional, maka akan membahayakan bagi AS sendiri.

"Saya pikir kita jangan percaya 100 persen dengan apa yang dia (Trump) omongin. Pasti tidak akan seekstrem itu," kata Sofjan saat ditemui di kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Menurut dia, kebijakan proteksionis perdagangan internasional yang selalu diucapkan Trump selama masa kampanye hanya akan membahayakan AS. Hal itu dapat terjadi bila Trump menjalankan kebijakan tersebut.

"Kalau itu betul seperti yang dia inginkan, proteksi, pokoknya semua dalam negeri saja tidak mau internasional dan cuma habisin duit dia saja, saya pikir ini akan bahaya," kata Sofjan.

"Jadi kita harus lihat seberapa jauh omongannya itu dilaksanakan. Karena kalau benar akan susah," katanya.

Sofjan menyarankan, agar Indonesia lebih banyak memikirkan perekonomian di dalam negeri. Mempercepat pertumbuhan ekonomi nasional, mendorong investasi lebih banyak, serta memacu pembangunan infrastruktur.

"Nanti uang dari program pengampunan pajak (tax amnesty) digunakan untuk mendorong infrastruktur. Kemudian pemerintah menggenjot insentif agar investasi meningkat. Jadi perkuat industri dalam negeri, jangan sampai negara lain tidak bisa ekspor ke AS, lalu dilempar ke sini, mati industri kita," katanya. (Fik/Gdn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Trik Sederhana Mengingat Nama Orang yang baru Dikenal

Posted: 11 Nov 2016 03:30 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Pernahkah Anda menghabiskan 10 hingga 15 menit berbicara dengan seseorang yang namanya sebetulnya tidak Anda ingat sama sekali? Ini adalah situasi yang umumnya pernah dialami semua orang dan tidak sedikit jumlah mereka yang berpura-pura tahu lantaran merasa tidak enak kalau berkata jujur.

Tapi, beberapa dari mereka yang pura-pura tahu juga sering terjebak ketika ditanya oleh orang tersebut, "Anda tahu kan saya siapa?". Biasanya, situasi menjadi tegang ketika kita ditanya begitu dan jawaban paling umum adalah "ya" tanpa ada kalimat berikut yang menyusulinya.

Jika orang tersebut tidak memberikan pertanyaan susulan seperti, "memang saya siapa kalau Anda betul-betul ingat?", maka Anda aman. Namun kalau iya, maka Anda mau tidak mau harus jujur atau asal sebut nama untuk mengakalinya.

Di lain kasus, banyak orang juga lupa akan nama orang lain yang baru ia kenal dan seringkali langsung mengiyakan atau mengangguk saat orang itu menyebut namanya padahal suaranya tidak kedengaran.

Terlepas dari upaya apa pun untuk menyiasati kondisi tidak mengenakan itu Anda sangat mungkin akan merasa malu dan pertemuan dengan orang tersebut di lain acara akan menjadi sangat canggung.

Ingin perbaiki daya ingat Anda agar terhindar dari situasi dan kondisi canggung seperti dua kasus di atas?

Dilansir dari Purewow, Jumat (11/11/2016), berikut adalah empat trik sederhana yang dapat membantu Anda mengingat nama orang, khususnya yang baru dikenal:

1. Ulangi nama mereka

Setelah mereka menyebutkan namanya, cepat ulangi dengan cara mengatakan, "senang berkenalan denganmu, (sebut nama mereka)." Selain itu ketika Anda sedang mengajukan pertanyaan, coba masukkan nama mereka di setiap akhir kalimat. Kemudian, ketika akan berpisah, ulangi nama mereka lagi.

2. Mengasosiasikan nama mereka

Mengasosiasikan nama seseorang dengan suatu hal atau sosok orang lain yang umum dan populer. Contohnya, nama selebriti atau nama benda yang tidak akan pernah luput dari memori Anda. 

3. Eja namanya

Jika mereka memiliki nama yang unik, minta mereka untuk mengeja namanya. Dengan begini Anda akan mendengar mereka mengulang namanya dan Anda pun akan mengingatnya huruf demi huruf.

4. Coba ingat kembali 

Ketika Anda mencoba mengingat nama seseorang, cobalah untuk fokus pada hal tersebut karena hal ini bukanlah sesuatu yang mustahil.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

6 Cara Unik Manfaatkan Lemon untuk Lebih Cantik

Posted: 11 Nov 2016 03:30 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Lemon sudah diketahui memiliki sejuta manfaat untuk kesehatan. Lemon pun dapat membuat Anda menjadi lebih cantik. Dari satu bahan tersebut, Anda pun bisa memanfaatkannya ke dalam beberapa fungsi sekaligus.

Dari mulai rambut, wajah, hingga tubuh, bisa terlihat lebih cantik dengan lemon. Anda dapat menggunakannya dalam bentuk air lemon dengan mencampurkan setengah mangkuk lemon dengan satu setengah mangkuk air.

Dilansir dari The Indian Spot, Jumat (11/11/2016), inilah manfaat air lemon yang Anda perlu tahu.

1. Cuci rambut
Air lemon dapat membantu Anda menghilangkan ketombe. Bahan ini juga membuat rambut lebih lembut dan bersinar. Caranya Anda dapat mengaplikasikannya pada kulit kepala dan rambut, pijat selama satu atau dua menit, diamkan selama 3-4 menit, dan bilas hingga bersih.

2. Wajah
Air lemon bisa dimanfaatkan untuk face mist untuk membuat kulit tetap segar, membersihkan pori-pori, mengobati jerawat, hingga membuat kilau pada wajah. Gunakan sebagai spray pada wajah.

3. Pencuci mulut
Bakteri di mulut dapat diminimalkan dengan air lemon. Bahan ini juga dapat mengurangi risiko gingivitis dan infeksi mulut. Gunakan untuk berkumur selama 2-3 menit kemudian buang.

4. Deodoran
Lemon juga dapat menghilangkan bau badan karena meminimalisasi tumbuhnya bakteri di ketiak. Aplikasikan lemon di ketiak dengan kapas atau semprotkan secara langsung air lemon pada bagian tersebut.

5. Bleach
Lemon juga dapat mengurangi pigmentasi pada rambut karena memiliki agen pencerah. Ini dapat digunakan untuk bleach rambut. Anda tidak perlu menggunakan bahan kimia untuk proses penghilangan warna (bleach). Aplikasikan saja air lemon pada bagian rambut yang ingin dikurangi pigmentasinya, tunggu hingga kering. Namun, jangan lupa untuk memberikan kondisioner yang baik karena lemon akan membuatnya kering.

6. Meratakan warna kulit
Tak ada lagi kulit belang karena terbakar cahaya matahari. Anda dapat menggunakan lemon untuk meratakan warna kulit dan memberikannya kilau sehat. Gunakan lemon di kulit, diamkan selama 20 menit. Lakukan setiap hari. Kulit yang terbakar matahari pun akan terlihat semakin cerah.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Bella Hadid dan The Weeknd Putus

Posted: 11 Nov 2016 03:20 AM PST

Liputan6.com, Los Angeles - Bella Hadid dan The Weeknd dikabarkan putus, untuk kedua kalinya. Sebelumnya, penyanyi single "Can't Feel My Face" ini, memutuskan jalinan asmaranya di bulan Desember tahun lalu.

Model Bella Hadid ditemani sang kekasih, The Weeknd tiba di ajang Met Gala 2016 di Metropolitan Museum of Art, New York City, Senin (2/5). Keduanya tampil senada mengenakan warna hitam. (Larry Busacca/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/AFP)

Dikutip E! Online, Jumat (11/11/2016) Kabar putusnya ini, dikarenakan jadwal dan kesibukan mereka yang terlalu padat. The Weeknd yang tengah sibuk dengan tur konsernya, dan Bella Hadid yang lebih memilih untuk fokus ke karir modelnya. "Ini adalah keputusan yang baik untuk hubungan keduanya," tutur salah satu sumber kepada ET Online.

Walaupun keduanya sudah memutuskan hubungan asmaranya, baik Bella Hadid maupun The Weeknd, masih bertemu satu sama lain. Hal ini dibuktikan kala keduanya akan bertemu dalam Victoria's Secret Fashion Show 2016 di kota Paris nanti. The Weeknd, dipastikan akan tampil, dan Bella Hadid akan memulai debut pertamanya menjadi model pakaian dalam tersebut.

Bella Hadid dan The Weeknd (via aceshowbiz.com)

Hal ini dibuktikan kala keduanya akan bertemu dalam Victoria's Secret Fashion Show 2016 di kota Paris nanti. The Weeknd, dipastikan akan tampil, dan Bella Hadid akan memulai debut pertamanya menjadi model pakaian dalam tersebut.

Bella Hadid dan The Weeknd menjalani hubungan asmara hampir 2 tahun lamanya. Sebulan yang lalu, keduanya melakukan perjalanan liburan ke Tokyo, Jepang.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Inilah Penampakan Pikap Hibrida Pertama di Dunia

Posted: 11 Nov 2016 03:18 AM PST

Liputan6.com, California - Pabrikan truk asal Amerika Serikat (AS), Workhorse, tengah menggarap sebuah pikap hibrida. Mobil dipersiapkan bakal melawan Ford Ranger dan Toyota Hilux. 

Dilansir dari Autoevolution, Jumat (11/11/2016), mobil dengan nama W-15 Electric Hybrid diklaim sebagai pikap pertama yang mengandalkan mesin bakar dan motor listrik.

Kombinasi ini, diklaim Workhorse mampu meningkatkan efisiensi BBM dan emisi gas buang yang lebih baik dibandingkan pikap dengan mesin bakar tulen.

Adapun, motor listrik bertenaga besar akan dipasang pada as depan dan belakang. Motor listrik didukung baterai lithium-ion yang bersemayam pada ruang antara as depan dan belakang.

Secara total, dengan mengandalkan motor listriknya saja, W15 memiliki kemampuan jelajah lebih dari 500 km. Selain itu, pikap ini kemungkinan bakal diperkuat mesin bensin dua silinder berkapasitas 647 cc.

Sementara itu, bodi pikap W15 dibangun dengan bahan panel komposit untuk menekan bobot dengan sasis berbahan baja stainless. Rencananya, Workhorse W-15 akan mulai dijual ke pasar pada 2018.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3: Sri Mulyani Ungkap Penyebab Rupiah Anjlok

Posted: 11 Nov 2016 03:16 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati, mengungkapkan penyebab nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) terjun bebas dari level 13.100 per dolar AS menjadi di kisaran 13.800 per dolar Amerika Serikat (AS) pada pagi tadi. Faktor utama rupiah anjlok adalah perubahan atau perkembangan situasi di Negeri Paman Sam setelah Donald Trump terpilih sebagai Presiden AS.

Ditemui usai Rakor Komite Percepatan Penyediaan Infrastruktur Prioritas (KPPIP), Sri Mulyani mengatakan pemerintah terus memantau perkembangan pasar di AS dan seluruh dunia. Pemerintah pun akan mengamati arah kebijakan Donald Trump, terutama di bidang ekonomi dan investasi.

"Kami akan melihat perkembangan yang ada. Pertama dalam situasi sekarang ini, kita mengidentifikasi faktor-faktor di luar fundamental yang mempengaruhi psikologi," ucap dia di kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakarta, Jumat 11 November 2016.

Artikel Sri Mulyani ungkap penyebab rupiah anjlok ke 13.800 per Dolar AS telah menyedot perhatian perhatian pembaca di kanal bisnis Liputan6.com menjelang akhir pekan ini.

Ingin tahu artikel terpopuler lainnya di kanal bisnis? Berikut tiga artikel terpopuler seperti dirangkum pada Jumat (11/11/2016):

1. Sri Mulyani Ungkap Penyebab Rupiah Anjlok ke 13.800 per Dolar AS

Menteri Keuangan (Menkeu), Sri Mulyani Indrawati, mengungkapkan penyebab nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) terjun bebas dari level 13.100 per dolar AS menjadi di kisaran 13.800 per dolar Amerika Serikat (AS) pada pagi tadi. Faktor utama rupiah anjlok adalah perubahan atau perkembangan situasi di Negeri Paman Sam setelah Donald Trump terpilih sebagai Presiden AS.

Ditemui usai Rakor Komite Percepatan Penyediaan Infrastruktur Prioritas (KPPIP), Sri Mulyani mengatakan pemerintah terus memantau perkembangan pasar di AS dan seluruh dunia. Pemerintah pun akan mengamati arah kebijakan Donald Trump, terutama di bidang ekonomi dan investasi.

"Kami akan melihat perkembangan yang ada. Pertama dalam situasi sekarang ini, kita mengidentifikasi faktor-faktor di luar fundamental yang mempengaruhi psikologi," ucap dia di kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakarta, Jumat 11 November 2016. Berita selengkapnya baca di sini

2. Rupiah Anjlok ke Posisi Terendah Sejak 2011

Rupiah merosot ke posisi terendah dalam lima tahun sejak 2011. Ini mendorong bank sentral untuk mengambil langkah guna menstabilkan pasar.

Mengutip laman Bloomberg, Jumat (11/11/2016), rupiah merosot 2,7 persen ke level 13.495 per dolar AS pada pukul 09:47 WIB. Ini merupakan penurunan terbesar sejak September 2011.

Kepala Departemen Pengembangan Pasar Keuangan Bank Indonesia (BI), Nanang Hendarsah mengatakan rupiah melemah setelah investor jangka pendek bergegas melakukan hedging ke  pasar yang menyebabkan kontrak turun secara signifikan. Berita selengkapnya baca di sini

3. Laba Pertamina Kalahkan Raksasa Minyak Dunia

Harga minyak masih belum bisa bangkit dari keterpurukan sepanjang tahun ini. Dua tahun lalu, harga minyak mampu berada di kisaran US$ 100 per barel. Sedangkan tahun ini, harga minyak tak mampu beranjak di atas US$ 50 per barel.
 
Menariknya, beberapa perusahaan minyak dan gas mampu bertahan di tengah keterpurukan harga minyak. Salah satu contohnya adalah PT Pertamina (Persero).
 
Sepanjang Januari-September 2016 , laba Pertamina mencapai US$ 2,83 miliar atau naik 209 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang tercatat US$ ‎1,42 miliar. Berita selengkapnya baca di sini

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Maudy Ayunda Jadi Pengisi Soundtrack Film Disney

Posted: 11 Nov 2016 03:15 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

NEWS FLASH: Polisi Tetap Gunakan Pengamanan Persuasif Jika Ada Demo Susulan

Posted: 11 Nov 2016 03:13 AM PST

Jalan Depan Gandaria City Banjir 50 Cm, Pasukan Oranye Beraksi

Posted: 11 Nov 2016 03:10 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Hujan deras mengguyur Jakarta pada Jumat siang hingga sore membuat air menggenang di beberapa titik. Salah satunya di depan Mal Gandaria City, Jalan Sultan Iskandar Muda, Jakarta Selatan.

Jalan dari Gandaria menuju Slipi sempat tergenang setinggi 50 cm hingga membuat lalu lintas macet.

"Tadi sekitar Asar (15.30 WIB) kira-kira, Mas. Motor banyak enggak mau lewat. Karena emang cukup tinggi 50 cm kali, Mas," kata Rudi (30) saat ditemui Liputan6.com di lokasi, Jumat (11/11/2016).

Ia menjelaskan, banjir tersebut terjadi tidak lama. Sebab, petugas PPSU atau pasukan oranye langsung datang mengatasi genangan agar cepat surut.

"Ada petugas pakai seragam oranye. Mereka melakukan sodetan bawa alat besi panjang gitu, Mas, ya mungkin kira-kira setengah jam pelan-pelan surut," jelas dia.

Kondisi terkini di lokasi terlihat sudah tidak ada genangan sedikit pun. Hal tersebut juga dipicu dari curah hujan yang sudah menurun.

Namun kondisi lalu lintas masih belum sepenuhnya lancar. "Ya biasa, Mas kalau macet, cuma karena hujan pasti lebih merayap," Rudi memungkasi.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Top 3 Berita Bola: Janji Ibrahimovic dan Pengurus Baru PSSI

Posted: 11 Nov 2016 03:10 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Susunan keanggotaan PSSI periode 2016-2020 membuat penasaran pembaca kanal bola Liputan6.com hingga Jumat (11/11/2016) sore WIB. Pada Kongres Pemilihan yang berlangsung di Hotel Mercure, Ancol, kemarin, PSSI memiliki ketua umum yang baru.

Edy Rahmayadi terpilih sebagai Ketua Umum PSSI periode 2016-2020. Dia menang telak atas mantan Panglima Jenderal TNI (purn) Moeldoko. Edy mengumpulkan 76 suara, sedangkan Moeldoko meraih 23 suara.

Selain soal susunan keanggotaan PSSI, ada bua artikel lain yang mendapat atensi luar biasa dari pembaca kanal Bola Liputan6.com. Berikut Top 3 Berita Bola.

1. Daftar Lengkap Pengurus PSSI 2016-2020

Foto: Helmi Fitriansyah/Liputan6.com

Edy Rahmayadi terpilih sebagai Ketua Umum PSSI periode 2016-2020. Sementara itu, Joko Driyono dan Iwan Budianto memenangkan pemilihan Wakil Ketua Umum PSSI. Dari 107 voter (pemilik suara) dalam kongres, Joko Driyono unggul dengan 78 suara. Sedangkan CEO klub Arema Cronus Iwan Budianto meraih 73 suara.

Untuk anggota Komite Eksekutif, Kongres Pemilihan PSSI menentukan 12 anggota baru. Papat Yunisal menjadi wanita satu-satunya di kepengurusan PSSI. Baca selengkapnya di sini.

2. Janji Ibrahimovic Jika MU Raih Gelar Juara Liga Inggris

Zlatan Ibrahimovic

Zlatan Ibrahimovic yakin dirinya bersama Manchester United akan memenangi Liga Premier Inggris. Menurut Ibrahimovic, timnya tidak akan menyerah untuk mengejar gelar, namun dengan catatan harus memperbaiki diri untuk dapat bersaing dengan klub-klub lain, seperti Liverpool, Chelsea, dan Manchester City.

Menariknya, Ibra - panggilan akrab Ibrahimovic - menyebut sebuah janji jika MU keluar sebagai juara. Baca selengkapnya di sini.

3. 5 Gelandang Terbaik Milik Timnas Indonesia

Foto: Liputan6.com/Helmi Fitriansyah

Tim nasional (timnas) Indonesia memiliki tradisi bagus dalam melahirkan pesepak bola di posisi gelandang. Terbukti sejak dulu hingga sekarang, lini tengah Tim Merah Putih tak pernah absen diperkuat pemain-pemain gelandang berkualitas.

Nama-nama seperti Iswadi Idris, Ronny Patinasarani hingga kini Evan Dimas merupakan deretan pemain gelandang yang memiliki kualitas di atas rata-rata. Kendati berbeda generasi, pemain ini memiliki peran yang sama yaitu sebagai pelayan para striker atau penyeimbang di lini tengah. Baca selengkapnya di sini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Taiwan Jadi Negara Asia Pertama Dukung Pernikahan Sesama Jenis?

Posted: 11 Nov 2016 03:09 AM PST

Liputan6.com, Taipei - Taiwan tengah bersiap menjadi tempat pertama di Asia yang melegalkan pernikahan sesama jenis. Saat ini legislator tengah berupaya untuk mengajukan tiga rancangan undang-undang yang mendukung hal tersebut.

Salah satu rancangan undang-undang terkait dilaporkan sudah terdaftar dan sudah masuk ke tahap peninjauan, juga diperkirakan beres dalam beberapa bulan. Perubahan hukum ini juga telah disahkan oleh Presiden Tsai Ing-wen, kepala wanita pertama di Taiwan.

Pada Rabu, 9 November, dua amandemen sudah diajukan di legislatif Taiwan. Selain menawarkan hak bagi pasangan sesama jenis untuk menikah, amandemen ini juga memungkinkan pasangan LGBT untuk mengadopsi anak.

"Sebelum menjadi hukum, draft ini masih perlu dibahas di Badan Legislatif dan Organic Laws and Statutes Committee dan kemudian melewati tahapan berikutnya...," demikian dilaporkan Gay Star News seperti dikutip dari Asia Correspondent, Jumat (11/11/2016).

Mengutip studi universitas lokal dari kelompok Advokasi LGBT Taiwan, Tseng Yen-jung, sekitar 80 persen masyarakat berusia 20 dan 29 tahun mendukung pernikahan sesama jenis.

Taiwan United Daily News menunjukkan 55 persen masyarakat mendukung pernikahan sesama jenis. Sebanyak 37 persen menentang dalam survei yang dilakukan empat tahun lalu.

Langkah untuk menerima pernikahan sesama jenis dipandang sebagai refleksi atas demokrasi multipartai dan sikap inklusif lainnya. Hal ini juga mencerminkan fakta bahwa 23 juta orang Taiwan sebagian besar mengikuti agama Buddha dan agama tradisional China, tak memiliki posisi kuat atas orientasi seksual atau perkawinan sesama jenis.

Jika disetujui, maka Taiwan akan menjadi satu-satunya dari 20 negara-negara di Asia dan Timur Tengah yang melarang hubungan sesama jenis.

"Ini merupakan langkah besar bagi sejarah hak asasi manusia," kata Yu Mei-nu, seorang anggota parlemen Partai Progresif Demokratik.

"Jika Taiwan bisa memiliki aturan ini ... itu akan menjadi contoh bagi negara-negara Asia lainnya."

Pada 2015, Vietnam menjadi negara pertama di Asia yang mencabut larangan pernikahan sesama jenis, namun perserikatan secara hukum tidak diakui di mana saja di negara itu. Artinya pernikahan gay diizinkan, tetapi pasangan itu tak memiliki perlindungan hukum.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

NEWS FLASH: KPK Periksa Pihak Swasta Terkait Korupsi E-KTP

Posted: 11 Nov 2016 03:05 AM PST

Kabar Gembira Pegawai Non-PNS Purwakarta di Hari Pahlawan

Posted: 11 Nov 2016 03:05 AM PST

Liputan6.com, Purwakarta - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purwakarta, Jawa Barat, akan memberi kadeudeuh (hadiah) senilai puluhan juta rupiah kepada ribuan pegawai tidak tetap atau non-pegawai negeri sipil (PNS) yang telah mengabdi selama puluhan tahun.

Menurut Bupati Dedi Mulyadi, para pegawai non-PNS yang diberi kadeudeuh ialah yang bekerja di berbagai organisasi perangkat daerah setempat. Di antaranya guru non-PNS, penjaga sekolah, serta tenaga kebersihan.

"Ada sekitar 1.000 pegawai non-pegawai negeri sipil yang diberi kadeudeuh karena mereka sudah bekerja selama puluhan tahun," ucap Dedi di Purwakarta, Jumat (11/11/2016).

Para pegawai non-PNS itu mendapatkan uang kadeudeuh mulai Rp 20 juta hingga Rp 50 juta per orang. Besaran uang yang diterima itu sesuai dengan masa pengabdian bekerja di lingkungan Pemerintah Kabupaten Purwakarta.

"Uang kadeudeuh itu diberikan sebagai bentuk apresiasi dari jasa mereka di Hari Pahlawan. Mereka itu yang sebenarnya pahlawan tanpa jasa," kata dia.

Bagi mereka yang mendapatkan uang kadeudeuh sebesar Rp 50 juta itu telah mengabdi dengan masa kerja 20 tahun ke atas. Sedangkan mereka yang telah mengabdi antara 20 tahun ke bawah mendapatkan uang kadeudeuh Rp 20 juta hingga Rp 30 juta dari Pemkab Purwakarta.

"Mereka yang mendapatkan uang kadeudeuh paling besar Rp 50 juta itu ada lima orang dan anggaran untuk uang kadeudeuh itu bersumber dari APBD Purwakarta," Dedi menambahkan.

Euis Maryati, seorang guru non-PNS yang sudah mengabdi selama 30 tahun mengaku awalnya hanya mendapatkan honor Rp 100 ribu dan kini mendapatkan honor Rp 1,1 juta. Alhasil, dia berharap segera mendapat uang kadeudeuh tersebut.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Satgas Tinombala: Anak Buah Santoso Tinggal 9 Orang

Posted: 11 Nov 2016 03:03 AM PST

Liputan6.com, Poso - Anak buah teroris Santoso tewas dalam baku tembak di Dusun Aerteh, Desa Saputangan, Kecamatan Sausu, Kabupaten Parigi Mautong, Sulawesi Tengah. Tewasnya satu orang yang diduga sebagai Suharyono alias Yono Sayur itu semakin melemahkan kelompok Mujahidin Indonesia Timur.

Kapolda Sulteng Brigjen Polisi Rudy Sufahriadi mengatakan, jumlah anggota kelompok teroris yang dipimpin oleh pengganti Santoso, Ali Kalora, tersebut tersisa sembilan orang.

"Diperkirakan tersisa sembilan orang kelompok MIT  itu, termasuk pimpinan pengganti Santoso, yakni Ali Kalora," ujar Rudy di Mapolres Poso, Jumat (11/11/2016).

Menurut dia, Satgas Tinombala sudah mengintai dan mengikuti pergerakan kelompok itu sampai ke perbatasan Kabupaten Poso.

"Kita tidak akan memberikan kesempatan selagi mereka tetap bertahan dan tidak mau menyerah," ujar Rudy.

Sebelumnya, Hari Pahlawan Nasional di Parigi Mautong, Sulawesi Tengah diwarnai baku tembak antara Satgas Operasi Tinombala dan kelompok sipil bersenjata. Baku tembak itu terjadi pukul 14.50 Wita. Satu anggota kelompok besutan Santoso tersebut tewas.

Hasil identifikasi Polri, jenazah tersebut adalah Suharyono alias Yono Sayur. Ini sesuai dengan ciri-ciri fisiknya seperti bentuk wajah, rambut dan tato.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Kereta Barang Bakal Lengkapi Fasilitas di Pelabuhan Patimban

Posted: 11 Nov 2016 03:01 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Pelabuhan internasional Patimban Subang, Jawa Barat akan dilengkapi dengan fasilitas kereta api barang. Kereta barang ini untuk memudahkan transportasi barang keluar masuk pelabuhan tersebut.

Pelaksana tugas ‎Bupati Subang Imas Ariumningsih mengatakan, kereta barang akan terhubung dari Stasiun Pegaden ke Patimban. Hal tersebut sudah ada dalam rencana pembangunan Pelabuhan Patimban.

"Pegaden ke Patimban itu bisa pakai kereta barang. Nanti dalam rencananya ada. Nanti itu kereta barang," kata Imas, di Kantror Koordinator Bidang Kemaritiman, Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Imas menuturkan, rencana tersebut belum didetilkan terkait dengan skema pembiayaan proyek tersebut. Oleh karena itu pemerintah daerah tidak terlibat proses tersebut.

"Belum sedetil itu ya ( kereta barang). Mungkin perencanaan ya begitu. Ya itu (skema pembiayaan) kalau kami dari Pemda tidak ikut campur itu," ujar Imas.

Sebelumnya Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyatakan pembangunan Pelabuhan Patimban masih menghadapi kendala yaitu izin dan analisis dampak lingkungan (amdal) yang belum selesai.

"Izin, soal amdal, RT RW. Itu belum beres. Itu formalitas surat menyurat antar departemen," ‎ujar Budi.

‎Budi mengungkapkan, dalam  rapat koordinasi yang dipimpin Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan disimpulkan, proses pembangunan Pelabuhan Patimban harus dipercepat, baik izin dan amdal yang saat ini masih menjadi kendala. "Amdal, perencanaan harus dipercepat dengan izin-izin," tutur Budi. (Pew/Ahm)



This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

SEJAGAT - Buku Donald Trump Laris Manis di Korea

Posted: 11 Nov 2016 03:01 AM PST

Bikin Geger Warga, Ternyata Mayat Mengambang Ini...

Posted: 11 Nov 2016 03:01 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Seorang pengguna jejaring sosial Facebook tiba-tiba menghebohkan linimasa dengan beberapa unggahan foto yang memperlihatkan mayat mengambang di sebuah sawah di Jawa Tengah.

Dalam akun Facebook-nya, Hendro Wiyono menceritakan peristiwa yang membuat warga di Kebumen, Jawa Tengah, geger atas temuan mayat mengambang di sawah milik warga di dekat jalan raya.

Kisahnya bermula ketika seorang warga tengah melintas di desa Mangunranan, Kabupaten Kebumen, dan melihat ada sosok pria bertelanjang dada tergeletak di sawah yang dipenuhi air. Warga yang panik kemudian memanggil penduduk lainnya dan tak lama mereka bergegas datang.

Melihat penampakan itu, warga yang panik segera menghubungi polisi. Mendapat laporan warga, polisi segera datang ke tempat kejadian untuk mengevakuasi mayat mengambang itu. Namun tak disangka, hal konyol terjadi ketika petugas kepolisian mendekati mayat tersebut.

Anehnya, mayat itu tiba-tiba menggerakkan badannya dan terbangun dari tidurnya. Melihat orang-orang di sekitarnya, dia malah tertawa. Warga yang menonton pria itu pun terkejut dan malah ikut menertawakannya.

dok: Hendro Wiyono/facebook.com

Petugas pun segera menyelidiki pria itu dan ternyata pria yang tak diketahui identitasnya itu mengidap gangguan jiwa yang sedang tidur di sawah. 

dok: Hendro Wiyono/facebook.com

Posting-an tersebut pun langsung tersebar dan beredar di media sosial, bahkan sudah dibagikan sebanyak 65 ribu kali.

Banyak netizen bahkan tertawa terpingkal-pingkal setelah mengetahui akhir dari cerita mayat mengambang itu. Nah, bagaimana dengan kamu?

 

(ul)

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Dua Bintang Remaja Ini Gabung Mermaid in Love Season 2

Posted: 11 Nov 2016 03:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Para pemain Mermaid in Love tengah mempersiapkan diri untuk musim kedua sinetron yang mereka bintangi tersebut. Enam pemain utama; Angga Yunanda, Amanda Manopo, Syifa Hadju, Elina Joerg, Arnold Leonard, dan Bryan Andrew, tetap dipertahankan.

Nama pemain pendukung sinetron yang mendapat nominasi kategori Sinetron Paling Ngetop di SCTV Awards 2016 seperti pasangan suami-istri Ferry Maryadi dan Deswita Maharani juga bakal hadir. Selain mereka, dua bintang remaja Adzwa Aurell dan Jovita Karen juga kembali terlibat.

 Amanda Manopo dan Esa Sigit

Perombakan cerita demi menyegarkan alur pun dilakukan tim penulis dari Mega Kreasi Films. Di Mermaid in Love Season 2, tak hanya tokoh Ariel yang menjadi mermaid. Dari beberapa unggahan foto para pemain, Syifa Hadju dkk sepertinya juga akan menjadi mermaid bersama Amanda Manopo.

Selain itu, Mermaid in Love juga menambah beberapa pemain baru. Ada dua nama yang sudah ketahuan dan cukup populer. Satu di antaranya adalah Bastian eks Coboy Junior. Bastian ditengarai bakal memerankan karakter Benji, cowok baru yang menyukai Ariel selain Erick.

Nama kedua yaitu Dede Ferdiansyah. Bintang remaja yang melejit setelah membintangi Magic Cinta bersama Audi Marissa tempo hari ini juga bergabung dalam deretan pemain Mermaid in Love season 2. Berbeda dengan Bastian, untuk Dede belum diketahui nama peran yang akan ia mainkan.

 Sumber: Amanda Manopo/Instagram

Dari teaser yang sudah dibagikan di akun Instagramnya, hanya terlihat Dede tengah mengendarai motor Ninja bersama Angga Yunanda. Kehadiran Bastian dan Dede ini pastinya bakal menambah greget Mermaid in Love season 2 nantinya.

Sementara itu, Esa Sigit pemeran Troy kakak Erick sepertinya tak akan ikut membintangi sekuel ini. Di Mermaid in Love, karakter Troy sendiri memang cukup lama menghilang. Di beberapa episode, peran pacar Amanda Manopo ini bisa muncul, namun lalu lenyap tanpa ada keterangan.

 

 

Soonn! Hayo siapa yg udh ga sabar😜

Video kiriman Dede Ferdiansyah (@ddfrdnsyah) pada


 

Meski begitu, para penggemar berat Mermaid in Love tetap antusias menunggu penayangan musim kedua sinetron kesayangan mereka ini tayang di layar SCTV. Mereka pun mengaku tak sabar menyaksikan lanjutan cerita Ariel dkk.

Daripada penasaran, lebih baik kita tunggu saja penayangan Mermaid in Love season 2, segera di SCTV ya.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

FP1 MotoGP Valencia: Lorenzo Kalahkan Rossi

Posted: 11 Nov 2016 03:00 AM PST

Liputan6.com, Valencia - Dua pembalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi menjadi yang tercepat di sesi latihan bebas pertama yang berlangsung di Circuit Ricardo Tormo, Valencia, Jumat (11/11/2016) sore WIB..

Lorenzo mencatatkan waktu satu menit 31,045 detik. Pembalap asal Spanyol itu unggul 0,387 detik dari Rossi. Lorenzo juga mencatatkan top speed, yakni 318 km/jam.

Posisi ketiga menjadi milik pembalap Repsol Honda Team, Marc Marquez. Juara dunia MotoGP musim ini mencatatkan waktu satu menit, 31,442 detik.

Tempat keempat menjadi milik Andrea Dovizioso. Pembalap Ducati Team itu mencatatkan waktu satu menit 31,532 detik.

Rekan Dovizioso, Andrea Iannone tercecer di urutan kesepuluh. Catatan waktunya lebih lambat 1,220 detik dari Lorenzo.

1.    Jorge Lorenzo    ESP Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1)    1m 31.045s [Lap 19/21]    318km/h (Top Speed)
2.    Valentino Rossi    ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1)    1m 31.432s +0.387s    [18/18]    315km/h
3.    Marc Marquez    ESP Repsol Honda Team (RC213V)    1m 31.442s +0.397s    [14/20]    314km/h
4.    Andrea Dovizioso    ITA Ducati Team (Desmosedici GP)    1m 31.532s +0.487s    [20/20]    320km/h
5.    Pol Espargaro    ESP Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1)    1m 31.785s +0.740s    [12/22]    316km/h
6.    Maverick Viñales    ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR)    1m 31.926s +0.881s    [14/21]    319km/h
7.    Aleix Espargaro    ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR)    1m 31.942s +0.897s    [17/20]    315km/h
8.    Jack Miller    AUS Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V)    1m 32.155s +1.110s    [16/19]    314km/h
9.    Scott Redding    GBR Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15)    1m 32.212s +1.167s    [18/19]    315km/h
10.    Andrea Iannone    ITA Ducati Team (Desmosedici GP)    1m 32.265s +1.220s    [12/21]    322km/h
11.    Hector Barbera    ESP Avintia Racing (Desmosedici GP14.2)    1m 32.285s +1.240s    [24/25]    319km/h
12.    Dani Pedrosa    ESP Repsol Honda Team (RC213V)    1m 32.453s +1.408s    [7/16]    318km/h
13.    Danilo Petrucci    ITA Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15)    1m 32.479s +1.434s    [13/19]    316km/h
14.    Cal Crutchlow    GBR LCR Honda (RC213V)    1m 32.576s +1.531s    [6/19]    315km/h
15.    Tito Rabat    ESP Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V)*    1m 32.637s +1.592s    [20/23]    312km/h
16.    Stefan Bradl    GER Factory Aprilia Gresini (RS-GP)    1m 32.845s +1.800s    [11/21]    316km/h
17.    Alvaro Bautista    ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP)    1m 32.924s +1.879s    [16/21]    317km/h
18.    Bradley Smith    GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1)    1m 33.056s +2.011s    [14/19]    315km/h
19.    Yonny Hernandez    COL Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2)    1m 33.161s +2.116s    [18/18]    318km/h
20.    Eugene Laverty    IRL Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2)    1m 33.349s +2.304s    [16/19]    317km/h
21.    Loris Baz    FRA Avintia Racing (Desmosedici GP14.2)    1m 33.506s +2.461s    [15/21]    311km/h
22.    Mika Kallio    FIN Red Bull KTM Factory Racing (RC16)    1m 33.985s +2.940s    [7/19]    313km/h

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

BI: Ekonomi RI Lebih Bergantung ke China Dibanding AS

Posted: 11 Nov 2016 03:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Bank Indonesia (BI) menegaskan beberapa isu yang berasal dari Amerika Serikat (AS) terkait terpilihnya Donald Trump menjadi presiden tidak berdampak langsung ke ekonomi Indonesia. Justru ada negara lain yang bisa memberikan dampak yang besar ke Indonesia.

‎Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia Mirza Adityaswara menjelaskan, apa yang terjadi di AS yang paling berpengaruh adalah negara-negara yang memiliki ketergantungan kepada AS, seperti salah satunya Meksiko.

"Indonesia itu lebih terpengaruh apa yang terjadi di China daripada Amerika Serikat. Apa yang membuat ekonomi Indonesia melambat dari 2012 sampai 2016 kan itu apa yang terjadi di China," papar Mirza di kompleks Bank Indonesia, Jumat (11/11/2016).

Ketergantungan Indonesia terhadap China tersebut dikarenakan perdagangan Indonesia ke China sangatlah tinggi, terutama dari produk-produk komoditi seperti salah satunya batu bara.

Ditambahkan, memang perdagangan China dengan Amerika Serikat cukup besar, namun hal ini tidak akan berimplikasi banyak terhadap ekonomi China.

"Terlalu awal saya rasa kalau kita melihatnya seperti itu. Faktanya sih harga komoditi masih oke-oke saja," tegas Mirza.

Maka dari itu, meski beberapa mata uang negara berkembang mengalami pelemahan belakangan ini, Mirza mengaku tidak terlalu khawatir dampak Pilpres AS itu akan mempengaruhi ekonomi Indonesia secara signifikan.

Saat ini, dipaparkan Mirza, ekonomi Indonesia tengah dalam kondisi yang kuat dalam menghadapi berbagai isu dari dunia internasional. Hal itu terbukti dari pertumbuhan ekonomi yang masih di atas 5 persen dan angka inflasi yang relatif terjaga. (Yas/Gdn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

HMI Adukan Penangkapan Kadernya ke Fadli Zon

Posted: 11 Nov 2016 03:00 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Mereka yang Berjuang di Bidang Kesehatan

Posted: 11 Nov 2016 03:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Tidak banyak yang tahu bahwa hari ini adalah Hari Kesehatan Nasional. Peringatan ini telah diperingati Indonesia sejak tahun 1959. Bermula dari penyakit malaria yang berjangkit di seluruh Indonesia. Ratusan ribu jiwa tewas akibat malaria. Indonesia akhirnya membentuk Dinas Pembasmian Malaria. Pada tanggal 12 November 1959 dilaksanakan penyemprotan secara masal, untuk membasmi wabah malaria, di seluruh Jawa, Bali, dan Lampung. Peristiwa itu kemudian dikenal sebagai Hari Kesehatan Nasional (HKN).

Berbicara mengenai kesehatan Indonesia, kemajuannya tidak terlepas dari orang-orang yang berjuang di bidang tersebut. Banyak sekali sosok yang layak disebut sebagai pahlawan kesehatan. Mereka berjuang dengan ilmu dan keahlian mereka untuk kemajuan bidang kesehatan.

Berikut ini adalah beberapa nama yang merupakan pahlawan di bidang kesehatan. Selengkapnya dapat dilihat pada infografis berikut ini.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ketahui Tanda-tanda Tubuh Wanita Kekurangan Nutrisi

Posted: 11 Nov 2016 03:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Tubuh ramping atau langsing memang dambaan banyak wanita. Karenanya, tak sedikit dari mereka yang rela melakukan berbagai cara untuk mendapatkan tubuh langsing, bahkan sampai ada yang beralih ke tindakan medis untuk mendapatkannya secara kilat lantaran sudah tidak sabar.

Terkadang, metode-metode untuk membuat badan lebih ramping serta beratnya turun tidak selalu baik atau sehat. Pasalnya, banyak dari mereka yang secara sadar dan tidak, kekurangan nutrisi penting untuk pastikan kesehatan tubuhnya. Ini dikarenakan asupan makanan dan minuman mereka menjadi lebih sedikit dan lebih jarang dikonsumsi.

Tidak seperti perubahan bentuk tubuh yang dapat terdeteksi oleh kasat mata, kurangnya nutrisi dalam tubuh tidak terlihat atau terasa secara jelas sehingga banyak dari mereka yang tidak menyadarinya hingga akhirnya betul-betul sakit. Sangat disarankan untuk para wanita mengetahui tanda-tanda kurangnya nutrisi dalam tubuh mereka.

Dilansir Rodale Wellness, Jumat (11/11/2016), berikut ini adalah tanda-tanda tubuh tidak mendapatkan cukup nutrisi dan terlalu kurus. 

1. Haid tidak teratur

Memang ada beragam alasan untuk menjelaskan kondisi haid yang tidak teratur. Namun, apabila haid tidak teratur atau tidak mendapatkan haid selama beberapa bulan, bisa jadi pertanda ada sesuatu yang salah dalam tubuh. Haid yang tidak teratur terkadang merupakan alarm bahwa tubuh Anda kekurangan nutrisi.

2. Susah tidur

Bisa jadi masalah susah tidur ini merupakan pertanda Anda mengalami kekurangan nutrisi. Tidur akan lebih sulit jika perut dalam keadaan kosong atau lapar.

3. Mudah terbawa suasana hati

Ketika tubuh kekurangan gizi, Anda mungkin akan lebih merasa berenergi dan memiliki dorongan untuk terus bergerak aktif. Menurut Direktur Medis Child and Adolescent Services at the Eating Recovery Center Denver, Dr Ovidio Bermudez, hal itu merupakan tanda otak memberitahu tubuh untuk bergerak dan mendapatkan makanan. Ketika tubuh menjadi cemas, Anda mulai menyeret emosional sehingga Anda mudah mengalami depresi, cemas dan takut.

4. Sendi terlihat membesar

Kebanyakan orang berpikir saat kita menurunkan berat badan, kita akan kehilangan massa lemak. Tetapi, faktanya adalah bahwa kita cenderung kehilangan massa tubuh dibanding massa lemak. Ini membuat sendi dan tulang Anda terlihat membesar atau menonjol. Kondisi ini terjadi karena hilangnya jaringan otot di sekitar mereka. Kulit Anda juga dapat menjadi kering dan berkerut karena kehilangan perlindungan terhadap tulang Anda.

Meskipun tidak ada patokan ideal bagi berat badan, namun jika Anda mengalami salah satu dari gejala di atas cobalah untuk menemui ahli gizi. Mungkin saja tubuh kurus Anda karena kekurangan nutrisi.

 

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Lakukan 9 Hal Ini Jika Ingin Rambut Anda Tumbuh Lebih Cepat

Posted: 11 Nov 2016 03:00 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Menantikan rambut tumbuh lebih panjang rasanya memang menyiksa. Pertama, bagi Anda yang beruntung, rambut hanya bertumbuh 6 inci atau sekitar 15 cm per tahun karena siklus pertumbuhan rambut ditentukan oleh genetik. Namun dengan beberapa tips yang tepat, Anda bisa mendapatkan helaian rambut panjang dan berkilau sesuai harapan Anda.

Setelah rambut Anda bertumbuh sesuai dengan keinginan, rayakan dengan potongan rambut yang akan meningkatkan daya tarik Anda. Dilansir dari Marieclaire.co.uk pada Rabu (9/11/2016), simak tipsnya berikut ini.

1. Potong rambut

 

Tips ini tentu tidak akan membuat rambut Anda bertumbuh sangat panjang hanya dalam semalam. Namun dengan menjaga ujung-ujung rambut tetap rapi, Anda mencegah rambut bercabang yang pada akhirnya perlu lebih sering dipotong dan dirapikan. Idealnya, Anda perlu merapikan ujung-ujung rambut setiap 10 sampai 12 minggu.

2. Jangan terlalu sering menggunakan sampo

Keramas dengan sampo sebaiknya dilakukan 2 hari sekali. Sampo memang dibutuhkan untuk membersihkan kotoran, namun jika terlalu sering digunakan, sampo juga akan menyingkirkan minyak natural dari helaian rambut yang dibutuhkan untuk pertumbuhan rambut. Saat Anda memang perlu keramas, aplikasikan sampo hanya pada akar rambut dan biarkan sisa busa mengalir di sepanjang helaian rambut. Hal ini akan mencegah rambut menjadi kering.

3. Gunakan kondisioner

Gunakan conditioner untuk menggantikan protein dan lipid yang secara bertahap berkurang dari dalam batang rambut Anda. Ketika rambut Anda basah, helaiannya menggembung, dan memungkinkannya menyerap maupun membuang nutrisi yang diperlukan. Inilah mengapa kondisioner paling tepat diaplikasikan saat rambut dalam keadaan basah. Kondisioner juga membantu untuk menutup kutikula dan mencegah kerusaka.

4. Lakukan perawatan mingguan

Jangan meremehkan kekuatan masker rambut. Kebanyakan masker rambut diperkaya dengan asam lemak esensial yang memperkuat rambut dan meningkatkan pertumbuhan. Minyak rambut juga memiliki manfaat tersendiri, tapi jika Anda khawatir rambut Anda terlihat lepek, Anda dapat menggunakannya selama Anda mandi dan mengaplikasikannya pada rambut basah selama 10 menit sebelum dibilas.

5. Coba suplemen rambut

Ada banyak vitamin dan mineral yang wanita butuhkan setiap hari untuk rambut sehat, hanya sedikit dari wanita yang benar-benar mendapatkan semua vitamin maupun mineral tersebut. Suplemen rambut akan memberikan dosis harian yang Anda butuhkan untuk membangun kekuatan rambut dan meningkatkan pertumbuhan. Vitamin dengan dosis tinggi dapat memiliki efek negatif, jadi selalu konsultasi dengan dokter Anda sebelum mengonsumsi pil.

6. Istirahatkan rambut dari sisir

Anda sesekali mendengar bunyi 'klik' yang halus saat menyisir rambut? Hal ini terjadi saat helaian rambut Anda patah. Jika Anda perlu menguraikan rambut yang kusut, lakukan dalam keadaan basah dimana helaiannya lebih fleksibel dengan menggunakan sisir pipih. Mulai dari ujung rambut yang kusut dan perlahan-lahan menuju ke atas. Jika Anda harus menyisir rambut yang kering, gunakan sikat rambut yang lembut agar dapat mendistribusikan minyak natural dari akar ke helaian rambut.

7. Ganti seprai bantal

Ganti seprai katun dengan seprai berbahan sutera atau satin karena tidak akan membuat rambut kusut. Sutera dan satin lebih bersahabat pada helaian rambut karena teksturnya yang lebih halus.

8. Jangan membungkus rambut dengan handuk

Menggulung rambut dengan handuk setelah selesai mandi dan keramas adalah hal yang mudah dan praktis, namun dapat menyebabkan rambut bercabang. Saat rambut dibungkus oleh handuk, helaiannya akan menempel ke serat handuk yang dapat menyebabkan rambut patah dan bercabang. Untuk pilihan, gunakan handuk dengan bahan microfibre yang lebih lembut.

9. Bilas rambut dengan air dingin

Mungkin Anda berpikir bahwa hal ini hanya mitos, namun membilas rambut dengan air dingin akan membuatnya lebih halus dan dapat mengikat kelembapan lebih lama.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Polri: Ahok dan Pelapor Bakal Diundang dalam Gelar Perkara

Posted: 11 Nov 2016 02:55 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Bareskrim Polri segera menyelenggarakan gelar perkara kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Gelar perkara bakal dilakukan secara terbuka dan terbatas pada Selasa, 15 November mendatang.

Kabareskrim Polri Komjen Ari Dono Sukmanto mengatakan pihaknya bakal melibatkan sejumlah elemen dari internal dan eksternal Polri dalam gelar perkara ini.

Tak hanya itu, polisi juga akan mengundang pihak terlapor yakni Ahok dan pihak pelapor meliputi sejumlah ormas keagamaan dan elemen masyarakat lain.

"Nanti dari pihak terlapor dan pelapor juga akan kami hadirkan. Jumlah akan dibatasi sesuai dengan ruang yang ada," ujar Ari di Kantor Bareskrim Polri, Jakarta Pusat, Jumat (11/11/2016).

Namun demikian, Ari Dono tak bisa memastikan apakah Ahok bakal hadir di gelar perkara terbuka atau tidak. "Kami undang pihak-pihak, terserah mau hadir atau enggak. Kuasa hukum bisa juga (mewakili hadir)," tutur dia.

Jenderal bintang tiga itu juga menuturkan, pihaknya akan mengundang Pemimpin Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab dan perwakilan Majelis Ulama Indonesia (MUI) dalam gelar perkara.

"Kita undang untuk melihat apa yang sudah kami dapat dan bukti-bukti dari semuanya, akan kami mintai keterangan," jelas Ari Dono.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Huawei P9 Terjual 9 Juta Unit

Posted: 11 Nov 2016 02:52 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Huawei mengumumkan penjualan P9 di pasar global, yang mana berhasil menembus angka 9 juta unit. P9 merupakan salah satu jagoan Huawei di pasar smartphone, yang meluncur pada April 2016.

Menurut catatan Phone Arena, Jumat (11/11/2016), Huawei pada September 2016 mengumumkan bahwa penjualan P9 mencapai 6 juta unit. Itu artinya, perusahaan dalam dua bulan terakhir berhasil menjual 3 juta unit tambahan hingga akhirnya penjualan menembus 9 juta. 

Huawei P9 ketika pertama kali diumumkan berhasil menyedot perhatian cukup besar. Salah satunya karena kerjasama dengan vendor kamera ternama asal Jerman, Leica, untuk kamera yang dimiliki smartphone tersebut.

Kamera ganda dengan sensor 12MP di bagian belakang P9 menggunakan optik besutan Leica. Smartphone tersebut juga memiliki spesifikasi yang tak kalah menarik yaitu prosesor octa-core 2,5GHz Kirin 955, GPU Mali-T880 MP4, RAM 3GB/4GB, dan memori internal 32GB/64GB.

Huawei P9 hadir dengan layar berukuran 5,2 inci, serta dilengkapi baterai 3.000mAh dan pemindai sidik jari di bodi belakang.

Di tengah euforia penjualan P9, Huawei sendiri beberapa hari lalu telah mengumumkan smartphone jagoan terbarunya, Mate 9. Sama seperti P9, Huawei juga bekerjasama dengan Leica untuk kamera smartphone tersebut.

(Din/Isk)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

2 Bintang Persib Ini Terancam Absen Usai Laga Kontra Persipura

Posted: 11 Nov 2016 02:50 AM PST

Liputan6.com, Bandung - Dua pemain Persib Bandung, Tony Sucipto dan Vladimir Vujovic, terancam absen seusai laga menghadapi Persipura Jayapura di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Sabtu (11/11/2016) mendatang. Itu jika keduanya kembali mendapat kartu kuning pada laga tersebut.

Hingga saat ini Tony sudah mengoleksi dua kartu kuning, dan Vladimir enam kartu kuning. Sesuai regulasi Torabika Soccer Championship 2016 Presented by IM3 Ooredoo, pemain yang mengoleksi tiga kartu kuning awal akan absen sebanyak satu pertandingan dan selanjutnya untuk dua kartu kuning.

Sementara itu, pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman, menegaskananak asuhnya bakal tetap bermain ngotot, meski dua bek utamanya terancam absen akibat akumulasi kartu.

"Saya pikir kita tidak pernah takut untuk kehilangan satu pemain, dalam satu pertandingan. Kalau setengah-setngah malah jadi gak optimal untuk tim. Saya kira bermain maksimal saja, jadi jangan sampai setengah-setengah," kata Djadjang di Bandung, Jumat (11/11/2016).

Djanur menjelaskan beberapa pemain yang sempat diragukan tampil akibat masalah kebugaran yaitu I Made Wirawan dan Robertino sudah mulai membaik.

"Perkembangan pemain masih seperti kemarin, semua yang ada siap, yang cedera sudah membaik, yang kurang fit sudah membaik, termasuk Made. Jadi masih ada satu hari lagi untuk menentukan siapa yang akan diturunkan," tuturnya.

"Untuk lini depan kita masih banyak pemain meski tanpa Marcos, untuk sayap apa kembali menunurkan Samsul, Febri atau Atep ada Tantan banyak pilihan kondisi masih dinamis. Itu bagus juga buat pelatih, soalnya kan persaingan ketat dan perlu dilihat kesiapan mereka sampai hari sebelum pertandingan," jelas Djanur.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Johan Budi Hadiri HUT Wadah Pegawai KPK

Posted: 11 Nov 2016 02:45 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Trump Jadi Presiden AS, Bagaimana Potensi RI Gabung ke TPP?

Posted: 11 Nov 2016 02:45 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita menyatakan masih akan mengkaji keterlibatan Indonesia dalam lingkup perjanjian kerja sama ‎Trans-P‎acific Partnership (TPP). Hal ini menyusul terpilihnya Donald Trump sebagai Presiden Amerika Serikat (AS).

Enggartiasto mengungkapkan, Kementerian Perdagangan masih akan menunggu kelanjutan perjanjian kerja sama TPP ke depannya. Sebab, saat masa kampanye, ‎Trump menyatakan tidak akan melanjutkan perjanjian kerja sama ini jika dirinya terpilih sebagai presiden.

‎"Karena Trump dalam kampanyenya menyatakan tidak akan melanjutkan TPP, sedangkan Hillary juga akan menegosiasikan. Ini sedang kami studi (pelajari)," ujar dia di Kantor Kementerian Perdagangan (Kemendag), Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Setelah kemenangan Trump dalam pemilihan presiden (pilpres) AS, banyak negara yang tidak berani mengambil keputusan. Negara-negara tersebut masih menunggu seperti apa kebijakan yang akan diterapkan oleh Trump terkait perjanjian kerja sama yang dijalankan oleh AS.

‎"Tidak ada negara satu pun enggak berani ambil sikap mengenai TPP. Dalam proses perjanjian seperti itu kan memakan waktu dan negosiasinya ketat. Ini masih proses tapi kita akan wait and see," kata dia.

Selain TPP, Indonesia juga tengah melakukan negosiasi dalam perjanjian kerjasama lain yaitu Regional Comprehensive Economic Partnership (RCEP). Enggar menyatakan perjanjian kerja sama ini dinilai lebih menjanjikan bagi Indonesia ketimbang TPP.

"RCEP akan lebih kondusif ke depan dengan kondisi TPP yang minimal akan delay. Kita akan ikuti perkembangan apa yang terjadi. RCEP Insya Allah di 2017 karena ada ganjalan dari satu negara yang pengaruh ke yang lain. Tapi rasanya akan makin besar peranannya," tandas dia. (Dny/Gdn)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Transaksi Harian Saham Capai Rp 189 Triliun Sambut Akhir Pekan

Posted: 11 Nov 2016 02:42 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tertekan pada perdagangan saham Jumat pekan ini. Bahkan, IHSG merosot empat persen ke level 5.231,97.

Volume perdagangan saham sekitar 23,81 miliar saham. Nilai transaksi harian saham sekitar Rp 189,16 triliun. Total frekuensi perdagangan saham sekitar 433.892 kali.

Ada sebanyak 279 saham tertekan sehingga menyeret IHSG ke zona merah. Sedangkan 55 saham menghijau dan 82 saham diam di tempat.  Indeks saham LQ45 susut 5,17 persen ke level 878,31. Menjelang akhir pekan ini, IHSG sempat ke level tertinggi 5.380,68 dan terendah 5.231,97. Investor asing melakukan aksi jual sekitar Rp 3 triliun.

Secara sektoral, sebagian besar sektor saham melemah kecuali sektor saham perkebunan naik 0,88 persen ke level 1.784,93 dan sektor tambang mendaki 0,97 persen ke level 1.440,49.

Analis PT Recapital Securities Kiswoyo Adi Joe menuturkan, ada transaksi saham PT Bank Central Asia Tbk (BCA) dan PT MNC Land Tbk (KPIG) di pasar negosiasi. "Ada transaksi saham BBCA dan KPIG di pasar negosiasi," ujar Kiswoyo saat dihubungi Liputan6.com.

Berdasarkan data BEI, kepemilikan saham PT Bank Central Asia Tbk antara lain Farindo Investment (Mauritius) Ltd sebesar 47,15 persen dan masyarakat skeitar 52,65 persen.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Ricky Harun dan Dinda Kirana Duet di Pangeran 2

Posted: 11 Nov 2016 02:40 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Sinetron Pangeran 2 sudah memasuki episode ke-42 pada tayangan Kamis (10/11/2016) malam. Lewat sebulan mengarungi SCTV sejak tayang 3 Oktober silam, Pangeran 2 kini jadi kesayangan pemirsa setia sekaligus salah satu sinetron andalan SCTV untuk mendulang rating.

Pada episode-episode awal, alur cerita Pangeran 2 sedikit mirip dengan kisah di Pangeran pertama. Yang membedakannya, tokoh Pangeran di sekuelnya ini adalah anak kuliahan, sementara sebelumnya adalah seorang santri. Setting pun pindah ke perkotaan, tak lagi di desa atau pesantren.

Tak hanya merombak setting lokasi yang otomatis berubah pula gaya berpakaian para pemerannya, Pangeran 2 juga mengganti beberapa pemain inti di Pangeran pertama. Dua diantaranya adalah Teddy Syach dan Nina Zatulini. Belakangan, Pangeran 2 juga menambah banyak pemain baru.

Pangeran 2 (Instagram)

Pangeran 2 sendiri masih mendapuk Ricky Harun sebagai pemeran utama. Karakter sentral ini memang hanya pas dieksekusi Ricky seorang. Sulit rasanya membayangkan aktor lain bisa memerankan Pangeran sebaik bapak 2 anak ini. Untungnya juga, Ricky bisa menampilkan akting dan chemistry yang baik dengan pemain-pemain baru di Pangeran 2.

Sayangnya, Pangeran 2 tiba-tiba membongkar kembali ceritanya ke versi lama. Di episode 41, Pangeran dikisahkan dikirim ayahnya ke pesantren. Karakter Pangeran yang jauh berbeda di 40 episode sebelumnya kini malah berubah seperti kembali ke Pangeran versi Pangeran pertama.

Tak hanya itu saja, beberapa pemain yang sudah diakrabi penonton setianya juga mendadak dihilangkan. Aida (Sahila Hisyam), Bara (Randy Pangalila), Ayana (Shandy Ishabella), dan Stevan (Handika Pratama), serta duo Imam-Gozali yang diperankan Rifat Sungkar dan Oni Syahrial pun sudah tak muncul lagi.

Dinda Kirana (Instagram)

Sementara untuk pemeran Anjani, Fita Anggriani, diketahui tengah mengambil cuti menikah hingga pertengahan November mendatang. Tokoh Anjani sendiri sudah beberapa episode lalu memang tak nampak di Pangeran 2. Entah, apakah ke depannya tokoh ini akan kembali tampil.

Sebagai gantinya, kini Pangeran 2 diwarnai kehadiran Dinda Kirana. Pemeran Nayla di Pesantren & Rock n' Roll ini memerankan Tiara, santriwati di pesantren yang ditinggali Pangeran kini. Cukup menarik menyaksikan interaksi antara Ricky-Dinda di cerita terbaru ini.

Keduanya belum pernah bermain bersama di sinetron meski sudah sempat beberapa kali dipasangkan dalam FTV. Bersatunya Ricky-Dinda ini juga sebagai ajang diduetkannya pemenang Aktor-Aktris Ngetop dari SCTV Awards. Sekedar info, Ricky adalah peraih gelar Aktor Ngetop tahun lalu, sedang Dinda merebut piala Aktris Ngetop di tahun 2012 silam.

Ricky Harun di Pangeran 2 (Vidio)

Lantas, seperti apa chemistry yang akan mereka hadirkan di Pangeran 2? Akankah Dinda mampu merebut perhatian pecinta Pangeran 2 yang sebelumnya sudah kepincut pasangan Pangeran-Aida dan Pangeran-Anjani?

Saksikan terus aksi keduanya di lanjutan sinetron Pangeran 2 yang pastinya bakal makin menarik disimak, setiap hari mulai pukul 19.30 WIB, hanya di SCTV 'Selalu Teristimewa'.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Cari Rumah Murah Lewat Pameran Rumah Rakyat 2016

Posted: 11 Nov 2016 02:36 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Setelah sukses dengan Pameran Rumah Rakyat 2016 di tiga kota yakni Jambi (12-16 Oktober 2016), Banyuwangi (14-18 Oktober 2016) dan Kendari (26-30 Oktober 2016), kini Pameran Rumah Rakyat 2016 hadir di Jakarta.

Pameran ini akan berlangsung selama 5 hari dari tanggal 9 November hingga 13 November mendatang di Exhibition Hall Gedung Smesco, Jl. Gatot Subroto, Jakarta Selatan.

Acara ini murni digelar untuk memudahkan masyarakat mencari informasi dan daftar rumah murah yang tersebar di Jabodetabek.

"Pemerintah dalam kesempatan ini akan melakukan berbagai upaya guna menekan harga rumah agar terjangkau oleh Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR)," papar Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono lewat siaran pers yang diterima Rumah.com.

(Cek juga: Rumah Subsidi di Bogor dan Bekasi Cicilan Rp800 Ribu)

Upaya yang dilakukan mulai dari KPR subsidi dengan skema KPR FLPP (Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan), bantuan selisih bunga, bantuan uang muka dan penyederhanaan regulasi dengan dikeluarkannya Paket Kebijakan Ekonomi XIII.

Isi paket tersebut mencakup salah satunya penyederhanaan 33 jenis regulasi menjadi 11 regulasi, dan memangkas waktu pengurusan ijin yang semula mencapai 700 hari menjadi tidak lebih dari 44 hari.

Bagi para pengembang perumahan MBR, Kementerian PUPR juga menyiapkan bantuan prasarana umum (PSU) bagi kawasan permukiman seperti akses jalan lingkungan dan drainase.

"Maka dari itu, mari warga DKI Jakarta manfaatkan acara ini untuk bertanya lebih jelas mengenai rumah subsidi, dengan mendatangi langsung Pameran Rumah Rakyat. Di sini masyarakat bisa menemukan lokasi rumah subsidi pemerintah yang terjangkau dan layak huni," ujarnya.

"Ini dana semuanya dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Oleh karenanya, manfaatkan sebesar-besarnya Program Sejuta Rumah untuk mendapatkan rumah tinggal sendiri," imbuh Menteri Basuki.

Program Sejuta Rumah yang digaungkan pemerintah sejatinya merupakan upaya percepatan penyediaan perumahan, sebagai salah satu hak warga negara yang diamanatkan oleh konstitusi.

 

Pameran Rumah Rakyat kali ini mengangkat tema sesuai dengan Hari Habitat Dunia 2016 yaitu "Perumahan Penggerak Perkotaan Berkelanjutan".

Peserta pameran disamping Kementerian PUPR, juga kalangan bank pelaksana yang sudah mengadakan perjanjian kerjasama operasional dengan PPDPP, Bapertarum PNS, Perum Perumnas, pengembang perumahan anggota asosiasi perumahan seperti REI, Apersi, Apernas, Asperi, Aspera, dan Asprumnas.

Direktur Utama PPDPP, Kementerian PUPR Budi Hartono selaku penyelenggara pameran mengatakan, "Pameran bisa jadi ajang pertemuan antara masyarakat yang membutuhkan rumah dan para pengembang perumahan MBR."

(Cari tahu Hak, Kewajiban, dan Larangan dalam KPR Subsidi)

Rumah dengan skema KPR FLPP di Jakarta batasan harganya sebesar Rp133.500.000. Mereka yang berhak membeli rumah subsidi adalah masyarakat dengan penghasilan maksimal Rp4 Juta per bulan.

Secara total penyaluran dana FLPP, lanjut Budi, yang sudah dikelola PPDPP dari tahun 2010 sampai dengan bulan September tahun 2016 sebanyak 475.452 unit, dengan nilai FLPP sebesar Rp26,29 Triliun.

Sebaran penyaluran dana FLPP tahun 2010 sampai dengan bulan Oktober 2016 berdasarkan jenis KPR, terdiri atas KPR Sejahtera Tapak dan KPR Sejahtera Susun. KPR Sejahtera Tapak mendominasi penyerapan dana FLPP yaitu mencapai 475.677 unit.

Sedangkan penyebaran penyaluran dana FLPP tahun 2010 sampai dengan bulan Oktober 2016 berdasarkan provinsi, tiga tertinggi adalah provinsi Jawa Barat, Banten dan Jawa Timur.

Sementara dari sisi profil pekerjaan konsumen tercatat karyawan swasta (74%), PNS (13%) dan wirawasta (8%).

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

BPBD DKI: 11 Pohon di Jaktim Tumbang Akibat Hujan Angin

Posted: 11 Nov 2016 02:33 AM PST

Liputan6.com, Jakarta - Hujan deras disertai angin kencang yang mengguyur wilayah Jakarta membuat sejumlah pohon bertumbangan di beberapa titik ibu kota. Sejumlah pohon tumbang terpantau di antaranya di Jalan Raya Hankam di jalur yang mengarah ke Bambu Apus, Jakarta Timur dan  pohon tumbang Jalan Raya Bogor depan Rumah Sakit Harapan Bunda. 

Tumbangnya pohon di sejumlah lokasi juga membuat arus lalu lintas terhambat karena posisi pohon yang melintang menutupi jalan. 

Data Pusdalops Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta menyebut, sejumlah pohon tumbang akibat hujan disertai angin kencang paling banyak terjadi di wilayah Jakarta Timur.

Berikut laporan genangan air yang dilaporkan Pusdalops BPBD Provinsi DKI Jakarta sampai pukul 16.00 WIB:

1. Pukul 14.15 WIB. Pohon Tumbang, Jl. Mabes Hankam (Pintu Tol Pasar Rebo), Bambu Apus, Jakarta Timur.

2. Pukul 14.25 WIB. Pohon Tumbang, Jl. Gempol, Cipayung, Jakarta Timur.

3. Pukul 14.27 WIB. Pohon Tumbang, Jl. Rawa Binong, Lubang Buaya, Jakarta Timur.

4. Pukul 14.28 WIB. Pohon Tumbang, Jl. Taman Mini (Dekat Pintu Masuk TMII), Jakarta Timur.

5. Pukul 14.30 WIB. Pohon Tumbang, Jl. Bambu Kuning, Bambu Apus, Jakarta Timur.

6. Pukul 14.40 WIB. Pohon Tumbang, Jl. Yusin (Sebrang Sekolah Sudirman), Jakarta Timur.

7. Pukul 14.45 WIB. Pohon Tumbang menimpa rumah, Jl. Asgo 3, Rt. 16/03, Kel. Rambutan, Kec. Ciracas, Jakarta  Timur.

8. Pukul 14.50 WIB. Pohon Tumbang, Jl. Trikora (Depan Frisian Flagh), Gedong, Jakarta Timur.

9. Pukul 15.09 WIB. Pohon Tumbang, Jl. Raya Bogor (Depan RS. Harapan Bunda), Jakarta Timur.

10. Pukul 15.15 WIB. Pohon Tumbang menimpa mobil, Jl. Taman mini indonesia indahh (Depan Anjungan DKI), Jakarta Timur.

11. Pukul 15.40 WIB. BTS Cellular Roboh, Jl. Cedang, Lubang Buaya, Jakarta Timur.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Akibat Hujan Deras, Sejumlah Kawasan Kebayoran Baru Tergenang Banjir

Posted: 11 Nov 2016 02:31 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pakai Paspor Palsu WNI, Wanderley Dijatuhi Denda

Posted: 11 Nov 2016 02:30 AM PST

Liputan6.com, Dubai - Penyerang klub Al Nasr Wanderley Santos Monteneiro Junior akhirnya dijatuhi hukuman denda akibat pemalsuan paspor selama berkarier di Liga Uni Emirate Arab. Wanderley masuk ke Dubai sebagai pemain Indonesia dan sempat berlaga di Liga Champions Asia.

Pesepak bola 28 tahun ini mendapat larangan bertanding selama tiga bulan dan wajib membayar denda sebesar 10 ribu Dolar AS atau lebih dari Rp 133 juta. Sedangkan klubnya Al Nasr, diminta mengembalikan uang tampil di Liga Champions Asia 2016.

Seperti diketahui, tim berjuluk The Blues itu berhasil lolos hingga babak perempatfinal. Namun, pada fase ini mereka dinyatakan kalah 0-3 dari El Jaish karena terbukti salah satu pemainnya memilki paspor palsu.

Uang tampil yang wajib dikembalikan Al Nasr kepada AFC sebesar 340 ribu Dolar AS, ditambah denda senilai 50 ribu Dolar AS. Al Nasr juga mendapat hukuman percobaan selama dua tahun tak bisa berkompetisi di Liga Champions Asia.

Komite Disiplin AFC mengatakan Wanderley dan klubnya mengaku menggunakan dokumen palsu untuk mengakali regulasi AFC soal batasan pemain asing. Pasalnya, dengan memakai paspor Indonesia, mereka bisa menurunkan empat pemain asing, dengan rincian tiga pemain dalam starting eleven dan satu pemain cadangan.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pagi Hari Adalah Waktu Paling Tepat untuk Keramas, Ini Faktanya

Posted: 11 Nov 2016 02:30 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Apakah keramas pada malam hari akan membuat rambut berminyak di pagi hari? Jika Anda memiliki kebiasaan keramas di malam hari, mungkin hal tersebut akan berubah.

Siapa yang tidak frustrasi saat Anda keramas di malam hari dan bangun dengan rambut yang terlihat lepek dan berminyak di pagi harinya? Hal tersebut seharusnya tidak perlu terjadi. Jangan sampai ajakan hang out dengan teman yang sudah Anda tolak demi 'kencan' dengan sampo tidak membuahkan hasil yang diinginkan. Apakah rambut Anda lepek dan berminyak karena pemilihan waktu keramas Anda?

Menurut para ahli, tidur dengan rambut basah tidak baik untuk kesehatan rambut, namun tidak akan membuatnya berminyak. Yang terjadi adalah, Anda tidak memberikan kesempatan pada rambut Anda untuk mengering secara natural sebelum tidur. Jadi, akar rambut yang seharusnya mengering dan mengembang, justru menjadi lepek. Hasilnya, Anda bangun dengan keadaan rambut yang tampak berminyak dan tak bervolume.

Seperti yang dilansir dari Marieclaire.co.uk pada Jumat (11/11/2016), rambut lepek, tampak berminyak dan tak bervolume dapat terjadi dengan sampo jenis apapun, bahkan saat Anda sudah menggunakan sampo  volumizing. Tanpa kondisioner pun, keadaan rambut Anda akan sama saja. Jika rambut Anda kering saat Anda sedang tidur, helaiannya akan terlihat lepek dan tak bervolume meskipun Anda sudah mencoba berbagai  styling, terlebih lagi jika Anda memiliki rambut panjang.

Jadi, jika Anda berencana untuk keramas di malam hari, pastikan bahwa Anda mengeringkannya sebelum tidur. Rambut Anda tidak akan dalam keadaan rapuh saat Anda bergonta ganti posisi tidur di malam hari. Anda pun akan bangun dengan keadaan rambut yang sehat, bersih, dan berkilau.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Trik Mantan Presiden AS Obama Bikin Perut 'Six Packs' Meski Sibuk

Posted: 11 Nov 2016 02:30 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Kepadatan jadwal serta menumpuknya tugas seorang Presiden tentunya menjadi penghalang untuk dirinya melakukan aktivitas lain selain pekerjaan. Namun untuk mantan Presiden Amerika Serikat ke-44 bernama Barack Obama, pekerjaan bukanlah penghalang baginya untuk melakukan aktivitas lain, khususnya berolahraga.

Obama mungkin satu-satunya pemimpin negara yang memiliki six packs atau lekukan indah membentuk otot yang terlihat di bagian perut atas dan bawahnya. Seperti dimuat dalam situs Healthy Celeb, Jumat (11/11/2016), ada sejumlah fakta soal Obama dan taktiknya membuat diri tetap sehat yang akan membuat banyak orang terheran-heran.

Pertama, Obama olahraga di gym seminggu 6 kali dan memulai sesinya tepat pada pukul 7.30 pagi. Ia diketahui tidak pernah sekali pun melewatkan sesi gym-nya kecuali saat ada panggilan untuk menghadiri rapat penting dan dinas ke luar kota atau negeri.

Ia diberikan jatah waktu berolahraga selama 45 menit dan semasa jabatannya menjadi Presiden AS, ia selalu berupaya untuk menggunakan waktu yang diberikannya sebaik-baiknya. Oleh karena itu, sesi gym-nya sudah diatur mulai dari pemanasan selama 5 menit, lalu treadmill selama 15 menit, kemudian angkat beban selama 15 menit dan 5 menit terakhir untuk pendinginan. Sisa 5 menitnya ia alokasikan untuk bersiap-siap dan mengganti pakaian.

Namun dirinya mengaku juga menyukai olahraga basket. Jadi dalam waktu seminggu, ia akan menghabiskan 3 hari lebih fokus pada sesi di gym dan sisanya main basket. Selain lewat olahraga basket, kelihaian Obama bergerak juga bisa dilihat dari gerakannya yang sudah keren secara alami saat menari bebas.

Kedua, Obama menghindari jenis makanan dan minuman yang berbahaya bagi kesehatan fisik dan jiwanya, terutama makanan restoran cepat saji. Makanan dan minuman sehat kesukaannya termasuk brokoli, protein bars, teh buah beri organik dan kacang alami yang kaya akan kandungan antioksidan.

Ia juga tidak pernah lupa untuk mengonsumsi vitamin C setiap pagi. Meski sudah sempurna pola makannya, namun Obama mengaku bahwa ia masih susah menjauh dari yang namanya coklat karamel. Jadi memang dirinya terkadang suka diam-diam menyantap makanan manis tersebut.

Ketiga, ia juga menjauhkan diri dari hal-hal negatif seperti narkoba, bahkan alkohol sekali pun. Biasanya pemimpin di negara-negara Barat masih dimaklumkan jika suka minum wine atau minuman keras lainnya. Tapi Obama tegas dalam keputusannya untuk membuat diri tetap sehat dan tak mengonsumsi alkohol tidak jadi masalah.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Hujan Deras, Beberapa Titik Jalan Ciledug Raya Tergenang

Posted: 11 Nov 2016 02:27 AM PST

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pemerintah Diminta Tanggung Dana Tol Serang-Panimbang Lebih Besar

Posted: 11 Nov 2016 02:24 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR menyatakan, investor meminta pemerintah menanggung dana lebih dari 49 persen untuk pembangunan jalan tol Serang-Panimbang, Banten.

Proyek infrastruktur ini menggunakan skema Viability Gap Fund (VGF) atau istilah lainnya dana dukungan tunai dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

Kepala BPJT, Herry Trisaputra Zuna mengungkapkan, proyek tol Serang-Panimbang sepanjang 84 Kilometer (Km) sedang dalam proses lelang.

Ada satu investor yang sudah masuk dan tengah bernegosiasi mengenai porsi dukungan pemerintah untuk proyek senilai Rp 10,8 triliun itu.

"Tol Serang-Panimbang lagi proses lelang. Yang masuk satu bidder, dan sesuai ketentuan, nanti akan negosiasi. Ini lagi dalam proses," ujarnya saat ditemui di kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakarta, Jumat (11/11/2016).

Dalam ketentuan skema VGF, Herry mengakui, porsi pendanaan yang dapat ditanggung pemerintah dalam rangka pembangunan infrastruktur maksimal 49 persen dari total biaya konstruksi. Namun si investor meminta lebih dari jumlah tersebut.

"Ketentuannya kan 49 persen, tapi dia minta lebih dari itu. Saya tidak tahu kenapa dia minta segitu, tapi nanti di proses negosiasi kan bisa tahu pertimbangannya apa," jelasnya tanpa menyebut besaran VGF yang diminta.

Menurut Herry, tahapan pertama adalah negosiasi. Apabila disepakati, maka proses berlanjut ke fase berikutnya. Ia mengaku masih menunggu proses negosiasi selesai.

"Ini masih negosiasi, jadi biar mereka kerja dulu. Nanti kan ada pengumuman, penetapan, pembentukan badan usaha, baru ditandatangan Badah Usaha Jalan Tol (BUJT). Negosiasi kan tidak perlu lama," terangnya. 


Proyek pembangunan jalan tol Serang-Panimbang ditargetkan mulai konstruksi pada 2017 dan selesai di 2018.

"Kita dorong Desember ini keputusannya. Karena mereka (investor) minta dua kali dari perkiraan. Tapi ini masih negosiasi supaya tidak melebihi perkiraan awal," tambah Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR, Arie Setiadi Moerwanto.(Fik/Nrm)

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Pengakuan Muslimah di AS yang Memilih Donald Trump

Posted: 11 Nov 2016 02:23 AM PST

Liputan6.com, Jakarta Ada sejumlah alasan mengapa warga warga muslim Amerika Serikat tak memilih Donald Trump dalam Pilpres 2016 yang digelar Selasa, 8 November 2016 lalu.

Di antaranya ancaman yang ditebar kandidat Republik itu untuk melarang muslim masuk AS dan komentarnya yang dinilai melecehkan orang tua  Humayun Khan, seorang tentara muslim Amerika Serikat yang meninggal akibat terkena ledakan bom bunuh diri di Irak.

Presiden ke-45 AS terpilih itu juga dicap keras kepala, rasis, atau pendukung supremasi kulit putih. Ia juga dicela sebagai pria yang merendahkan martabat kaum hawa.

Namun, semua alasan itu tak menghentikan Asra Q. Nomani, seorang muslimah yang pernah jadi reporter Wall Street Journal. Ia terang-terangan mengaku sebagai pendukung Donald Trump. Dan, perempuan itu punya alasan yang mendasari pilihannya itu.

Seperti diikutip dari Washington Post pada Jumat (11/11/2016), pada musim dingin 2008, Nomani pindah dari negara bagian West Virginia ke  Virginia demi membantu memenangkan Barack Obama sebagai Presiden AS keturunan Afrika pertama dalam sejarah.

Namun, setahun ini, ia lebih condong kepada Donald Trump yang waktu itu masih menjadi calon presiden dari Partai Republik. Nomani merahasiakan pilihannya itu rapat-rapat.

Nomani mengaku mendukung posisi Partai Demokrat soal aborsi, pernikahan sejenis, dan perubahan iklim. Namun demikian, sebagai seorang ibu tunggal, ia tidak mampu memenuhi kewajiban asuransi kesehatan di bawah skema Obamacare.

Bukan hanya itu, program modifikasi kredit pemilikan rumah (KPR) yang ditawarkan Obama juga tidak membantunya.

Selagi mengemudi mobil di kampung halamannya di West Virginia, ia masih melihat warga-warga biasa berjuang keras untuk tetap hidup, bahkan setelah delapan tahun pemerintahan Obama.

Kemudian, sebagai seorang muslim yang mengalami langsung ekstremisme di dunia, ia menentang keputusan Presiden Obama dan Partai Demokrat yang "bermain-main" dengan ISIS.

Tentu saja, retorika Trump membuat panas telinga. Namun, ia memandang hal itu dibesar-besarkan oleh pemerintah dan media Qatar serta Saudi Arabia, maupun proksi mereka di dunia Barat.

Pada pertengahan Oktober, beredarlah bocoran surel di WikiLeaks. Email bertanggal 17 Agustus 2014 dari Hillary Clinton kepada John Podesta, ketua juru kampanyenya, mengusik hati Nomani.

"Kita perlu menggunakan aset diplomatik dan intelijen tradisional untuk menekan pemerintah Qatar dan Saudi Arabia, yang menyediakan dukungan keuangan dan logistik kepada ISIS dan kelompok-kelompok radikal Sunni lainnya di kawasan," demikian isi email tersebut.

Kemudian, terungkaplah sumbangan berjuta-juta dolar dari Qatar dan Saudi Arabia kepada Yayasan Clinton. Habislah dukungan Nomani itu kepada Hillary Clinton.

Meski demikian, Nomani mengaku mendukung kesetaraan gaji antara perempuan dan pria seperti yang dikampanyekan Hillary Clinton.  Ia juga tak sepenuhnya mendukung apa yang dilakukan Trump.

Perkataan miliarder nyentrik itu yang cabul soal perempuan, gagasan pendirian tembok pembatas antara Amerika Serikat dan Meksiko, dan rencananya untuk melarang kaum muslim masuk AS ditentang Nomani.

This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now

Tidak ada komentar: