Liputan6 : RSS2 Feed |
- 6 Tips Menjaga Kesehatan Mata di Tengah Situasi Pandemi
- Dukung Pencegahan Covid-19, Puluhan Ribu Warung Terima Apresiasi
- Satgas Covid-19 Perpanjang Larang Izin Masuk WNA
- Terus Tumbuh, DANA Kantongi 50 Juta Pengguna di 2020
- Aturan Perjalanan ke Bali Saat PPKM Mikro
- Simak 3 Tips Jaga Keamanan Digital Anak Saat Menjelajahi Dunia Maya
- Polisi Kendari Terpaksa Mengubek Jamban Gara-Gara Ulah Pengedar Narkoba
- Super Unik, Pedagang di Malaysia Jual Petai Per Butir bak Permen
- Proses Peradilan Belum Inklusi Tanpa Adanya Sistem Rujukan dan Jaringan Ahli
- Waskita Pastikan Ruas Tol Kelolaannya Percepat Distribusi Vaksin Covid-19
- 4 Proses Pembekuan Darah dan Gangguan yang Bisa Terjadi
- Yamaha BWS 125 Resmi Meluncur, Siap Lawan Honda ADV150
- 3 Pemain Gratisan yang Mungkin Diboyong Juventus Musim Panas 2021
- FOTO: Banjir di Kaligawe Semarang Masih Tinggi
- Dua Jam Jadi Pembawa Acara, Raffi Ahmad Dibayar Rp 500 Juta
- Hipertensi Batalkan Vaksinasi COVID-19, Dokter Reisa Ingatkan Pentingnya Kendalikan Tekanan Darah
- VIDEO: Adu Strategi dalam Sidang Pemakzulan Trump
- Dewan HAM PBB Gelar Sesi Khusus Bahas Situasi Kudeta di Myanmar
- PLN Telah Nyalakan Listrik 60.193 Pelanggan di Semarang yang Padam akibat Banjir
- Trimegah Asset Management Luncurkan Reksa Dana Indeks Berbasis Ekuitas
- Xiaomi Mi 11 Versi Global Resmi Diumumkan, Harganya?
- 30 Kata Mutiara Cinta Bahasa Inggris dan Artinya yang Indah
- 52 Pembangkit Listrik PLN Bakal Dikoversi dari Solar ke Gas
- Prabowo ke Kader Gerindra: Jangan Mau di Adu Domba
- Audi Marissa Ungkap Perubahan saat Kehamilan Memasuki Trimester 2
- Pertamina Bakal Impor 7,2 Juta Ton LPG di 2021
- HPN 2021, Gubernur Sumut Edy Rahmayadi: Tanpa Media Bangsa Ini Tak akan Maju
- KCCI Bagi-Bagi Bantuan untuk Komunitas Hallyu di Indonesia, Cek Cara Daftarnya
- Alasan Hero Supermarket Tutup Sejumlah Gerai Giant
- Tarik Minat Masyarakat Pakai Kendaraan Listrik Melalui Aplikasi Charge.IN
- Gunung Raung Erupsi, Lion Air Group Kembali Batalkan Penerbangan ke Banyuwangi
- Lantik 31 Pejabat, Menteri ESDM Arifin Berpesan Tingkatkan Kinerja demi Capai Target
- Disebut Mirip Artefak Kerajaan, 6 Potret Lawas Peralatan Rumah Ini Bikin Nostalgia
- BRI Buka Lowongan Kerja Gede-gedean, Cek Syaratnya
- FOTO: TPU Srengseng Sawah 2 Terus Terima Jenazah Covid-19
- 4 Hal yang Disampaikan Jokowi soal Penyelenggaraan Pelayanan Publik
- Jadwal Piala FA Dini Hari Nanti : MU vs West Ham di 16 Besar
- Pengakuan Ari Lasso Terpapar Covid-19, Jalani Perawatan di Rumah Sakit Selama 15 Hari
- Presiden Jokowi Sebut Aspirasi Pers Juga Ditampung pada UU Cipta Kerja
- Kapolri Listyo Sigit Bakal Kunjungi KPK Siang Ini
- Tol Cipali KM 122 Ambles, Petugas Terapkan Contra Flow
- KPK Didesak Ungkap Sosok King Maker di Perkara Pinangki-Djoko Tjandra
- Mendag Sebut Digitalisasi UMKM Jadi Kunci Pemulihan Ekonomi
- Alasan Nonton Drama China Symphony’s Romance di Vidio, Kisah Perjalan Cinta dan Musik
- 5.518 SPBU Pertamina Sudah Terapkan Digitalisasi
- Banjir Susulan Melanda 51 Desa di 13 Kecamatan di Sambas Kalbar
- Hasil dan Klasemen Liga Inggris : Manchester United Tertahan, Liverpool Babak Belur
- Lirik Hidup Ini adalah Kesempatan, Sarat Pesan Mendalam
- Jemaah Terinfeksi COVID-19, Arab Saudi Tutup 10 Masjid
- Pertamina Bangun 500 Ribu Jaringan Gas Rumah Tangga di 2021
6 Tips Menjaga Kesehatan Mata di Tengah Situasi Pandemi Posted: 08 Feb 2021 10:10 PM PST Liputan6.com, Jakarta Sebagai salah satu organ tubuh yang sangat penting untuk melakukan aktivitas sehari-hari, kesehatan mata perlu menjadi perhatian lebih setiap orang. Sayangnya, tidak banyak orang yang memiliki kesadaran cukup tinggi untuk menjaga kesehatan mata, baik mereka yang memang tidak menggunakan kacamata maupun yang pakai. Hal itu kemudian bisa meningkatkan risiko terjadinya gangguan pada penglihatan. Sadar bahwa kesehatan mata sangat penting dan tidak boleh dianggap remeh, lakukan langkah-langkah mudah berikut ini untuk menjaga kesehatan mata-mata Anda. 1. Konsumsi Makanan Sehat dan Bergizi Mulai menjaga kesehatan mata Anda dengan mengonsumsi makanan yang sehat dan bergizi. Nutrisi seperti asam lemak omega-3, lutein, seng, dan vitamin C dan E yang dapat membantu menangkal masalah penglihatan terkait usia seperti degenerasi makula dan katarak. Oleh karena itu biasanya mengisi piring Anda dengan makanan seperti:
Pola makan yang seimbang juga dapay membantu Anda mempertahankan berat badan. Hak itu menurunkan kemungkinan obesitas dan penyakit terkait seperti diabetes tipe 2, yang merupakan penyebab utama kebutaan pada orang dewasa. 2. Berhenti Merokok Kebiasaan merokok membuat Anda kemungkinan mengalami mata katarak, kerusakan pada saraf optik dan degenerasi makula (gangguan penglihatan pada usia tua) lebih besar. Berhenti merokok dari sekarang akan lebih baik daripada keesokan hari. Jika sulit berhenti, Anda bisa meminta saran dari dokter.
3. Kenakan Kacamata HitamTerlalu banyak paparan sinar UV meningkatkan kemungkinan katarak dan degenerasi makula. Maka dari itu gunakanlah kacamata anti UV ketika berjalan di bawah terik matahari maupun saat berkendara. Jika Anda memakai lensa kontak, beberapa menawarkan perlindungan UV. Sebaiknya kenakan kacamata hitam untuk lapisan ekstra. 4. Gunakan Kacamata Safety Jika Anda pekerjaan Anda mengharuskan untuk menggunakan kacamata safety, maka displinlah untuk mentaati. Tidak peduli Anda sudah pro dan berpengalaman, kacamata pelindung harus diutamakan. Termasuk bagi Anda yang hanya sekadar berlatih olahraga ringan. Jika olahraga itu mengharuskan pakai kacamata pelindung, ya pakailah.
5. Memandang Jauh dari Layar GadgetMenatap layar komputer atau ponsel terlalu lama dapat menyebabkan beberapa masalah kesehatan mata. Mulai dari ketegangan mata, penglihatan kabur, kesulitan fokus pada jarak jauh, ata kering, akit kepala, nyeri leher, punggung, dan bahu Untuk melindungi mata Anda, pastikan resep kacamata atau lensa kontak Anda terbaru dan bagus untuk digunakan ketika menatap layar gadget dan komputer. Jika ketegangan mata Anda tidak kunjung hilang, konsultasikan dengan dokter kesehatan mata. Selain itu, biasakan untuk posisi mata Anda sejajar dengan bagian atas monitor. Itu memungkinkan Anda melihat sedikit ke bawah ke layar. Cobalah untuk menghindari silau dari jendela dan lampu. Gunakan layar anti-silau jika perlu. Pilih kursi yang nyaman dan mendukung. Posisikan agar kaki Anda rata di lantai. Jika mata Anda kering, berkedip lebih sering. Istirahatkan mata Anda setiap 20 menit. Lihatlah sejauh 20 kaki selama 20 detik. Bangunlah setidaknya setiap 2 jam dan istirahatlah selama 15 menit.
6. Kunjungi Dokter Mata Anda Secara TeraturSetiap orang perlu memeriksakan mata secara rutin, tak hanya orang dewasa, anak kecil juga perlu. Hal tersebut membantu melindungi penglihatan Anda dan memungkinkan Anda melihat dengan lebih baik. Pemeriksaan mata juga dapat menemukan penyakit, seperti glaukoma, yang tidak memiliki gejala. Selain itu juga dapat mengecek penglihatan Anda, apakah ada rabun jauh rabun dekat dan astigmatisme (kornea yang melengkung dan mengaburkan penglihatan) dan permasalahan mata lainnya. Oleh karena itu sangat penting untuk mengenali gejala-gejala penyakti mata itu sejak dini, saat mereka lebih mudah diobati. Terlebih saat ini penanganan dan pengobatan mata telah dilengkapi berbagai peralatan canggih dan teknik-teknik operasi yang minim invasive, yang lebih meminimalkan luka sayatan dan rasa nyeri pada pasien dengan risiko komplikasi yang lebih rendah dan masa pemulihan yang lebih singkat. Seperti halnya pelayanan yang ditawarkan oleh rumah sakit dan klinik spesialis mata yang mengusung slogan "Care With Experience". Rumah Sakit spesialis mata yang berdiri sejak tahun 1984 ini telah memiliki standar layanan internasional dan berkembang melayani tujuh layanan gangguan kesehatan mata. Mulai dari Katarak & Bedah Katarak Service (LASIK & Transplantasi Kornea), Vitreoretina Service, Glaukoma Servce, Okuloplasti Service (Bedah Plastik Mata & Tumor Mata), Lensa Kontak Service, Children Eye & Squint Clinic, hingga Low Vision Care. Pasien akan mendapatkan penanganan dari dokter spesialis mata profesional yang tentunya sudah punya pengalaman dan jam terbang tinggi di bidangnya. Didukung oleh staf yang andal dan terampil serta fasilitas dan saran kesehatan mata terlengkap dan memadai, terbaik. Itulah langkah-langkah mudah untuk menjaga kesehatan mata-mata Anda. Yuk, lebih peduli dengan kesehatan mata dari sekarang, untuk menatang masa depan yang lebih cerah dan bahagia.
(*) This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Dukung Pencegahan Covid-19, Puluhan Ribu Warung Terima Apresiasi Posted: 08 Feb 2021 10:08 PM PST Liputan6.com, Jakarta Pandemi Covid-19 atau virus corona masih belum berakhir. Meskipun sudah ada vaksin untuk melawan virus, kewaspadaan kita tidak boleh turun sebab jumlah kasus masih terus bertambah. Hingga 8 Februari 2021, sebanyak 8.242 kasus positif Covid-19 ditemukan dan DKI Jakarta menjadi daerah dengan kasus penambahan terbanyak. Sejumlah inisiatif dan kolaborasi telah dilakukan oleh berbagai pihak untuk menekan penyebaran virus dan mengedukasi masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan. Dari pihak swasta salah satunya adalah perusahaan es krim yang disukai oleh masyarakat luas dengan brandnya AICE. Gerakan Aice sebagai langkah aktif dalam pencegahan pandemi Covid-19 dinilai cukup inovatif dan efektif dan berbeda dengan CSR umumnya, dimana Aice mengajak semua jaringan penjualannya yang tersebar dari Sabang sampai Merauke untuk ikut berpartisipasi dalam mengedukasi masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan dalam melawan virus Covid 19. Dimulai dari April 2020 ,dengan sukarela jaringan penjualan Aice yang terdiri dari toko –toko dan warung yang berjumlah lebih dari 200 ribu ini ikut menjadi bagian dari pencegahan sejak pandemi dan mereka menamakan diri "Relawan Covid 19 Aice". Dengan masker medis yang disupport oleh perusahaan Aice, para Relawan Covid 19 Aice bergerak sukarela membagikannya kepada para pembeli maupun tetangga sekitar mereka. Di samping itu, mereka juga bersedia warung dan tokonya dipasang pemberitahuan edukasi 3M (Mencuci tangan, Memakai masker, Menjaga jarak) agar semua pembeli yang datang bisa membaca, teredukasi, dan semakin sadar melaksanakan protokol kesehatan. Hingga 2021 ini, para Relawan Covid 19 Aice masih terus semangat untuk melakukan tugas patriotiknya dalam mengedukasi masyarakat sekitar tanpa pamrih. Untuk lebih menyemangati dan mengapresiasi usaha dan niat baik mereka, perusahaan AICE menghadirkan program "Kumpulkan Poin Menangkan Hadiah Besar" untuk para pemilik toko atau warung yang sudah berkontribusi melakukan kemanusiaan dengan menjadi Relawan Covid-19 Aice selama pandemi. Dimulai Januari 2021 lalu, para pemilik toko atau warung bisa mengumpulkan poin tertentu yang dapat ditukarkan dengan 5 kg beras, dan berlaku kelipatan. Program apresiasi ini juga merupakan bentuk nyata kepedulian perusahaan Aice terhadap para pemilik toko atau warung dalam melewati masa pandemi ini. Dimulai Oktober 2020, perusahaan Aice menentukan setiap tanggal 15 sebagai "Hari Berbagi Aice". Untuk itu, "Titik Layanan Bantuan Sosial Aice" yang merupakan warung atau toko dari 200 ribu Relawan Covid-19 Aice akan membagikan masker gratis kepada konsumen yang mengunjungi warung dan toko.
Dengan program-program yang telah dijalankan, seperti APD dan 1 juta es krim untuk para tenaga medis hingga pembagian 20 juta masker medis untuk seluruh Indonesia yang 5 juta didistribusikan dengan kerjasmaa bersama GP Ansor dan Kantor Staff Presiden, tentunya harapan besar agar masyarakat semakin teredukasi dan memiliki kesadaran tinggi untuk menjaga kesehatan, melaksanakan protokol kesehatan serta bisa turut kontribusi membantu pemerintah dalam mencegah penyebaran virus dan jatuhnya korban. Informasi menarik dan terbaru seputar AICE, kunjungi instagram @aiceindonesia.
(*) This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Satgas Covid-19 Perpanjang Larang Izin Masuk WNA Posted: 08 Feb 2021 10:08 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 memperpanjang larangan izin masuk bagi Warga Negara Asing (WNA) ke wilayah Indonesia. Hal itu tertuang dalam Surat Edaran (SE) Satgas Covid-19 Nomor 8 Tahun 2021 tentang Protokol Kesehatan Perjalanan Internasional pada Masa Pandemi Covid-19. SE yang diteken Kepala Satgas Covid-19 Doni Monardo pada hari ini, 9 Februari 2021 itu, merupakan kelanjutan dari SE sama yang diterbitkan Satgas Covid-19 dengan nomor 6 Tahun 2021. Adapun ketentuan pada SE tersebut sebagai berikut: 1. Pelaku perjalanan internasional yang berstatus Warga Negara Indonesia (WNI) dari luar negeri diizinkan memasuki Indonesia dengan tetap mengikuti protokol kesehatan ketat sebagaimana ditetapkan pemerintah. 2. Larangan memasuki wilayah Indonesia, baik secara langsung maupun transit di negara asing tetap diberlakukan bagi pelaku perjalanan internasional yang berstatus Warga Negara Asing (WNA) kecuali yang memenuhi kriteria sebagai berikut: Ikuti cerita dalam foto ini https://story.merdeka.com/2303605/volume-5 a. Sesuai ketentuan dalam Peraturan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia No. 26 Tahun 2020 Tentang Visa Dan Izin Tinggal Dalam Masa Adaptasi Kebiasaan Baru. b. Sesuai skema perjanjian bilateral Travel Corridor Arrangement (TCA), dan/atau c. Mendapatkan pertimbangan izin khusus secara tertulis dari Kementerian/Lembaga. SE itu juga mengatur soal protokol perjalanan internasional. Di mana menunjukan hasil pemeriksaan PCR masih menjadi syarat wajib bagi pelaku perjalanan internasional.
** #IngatPesanIbu Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan. Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita. Harus Patuhi SyaratLengkapnya sebagai berikut: 3. Seluruh Pelaku Perjalanan Internasional, baik yang berstatus Warga Negara Indonesia (WNI) maupun Warga Negara Asing (WNA) harus mengikuti ketentuan/persyaratan sebagai berikut: a. Mematuhi ketentuan protokol kesehatan yang ditetapkan oleh pemerintah. b. Menunjukkan hasil negatif melalui tes RT-PCR di negara asal yang sampelnya diambil dalam kurun waktu maksimal 3 x 24 jam sebelum jam keberangkatan dan dilampirkan pada saat pemeriksaan kesehatan atau e-HAC Internasional Indonesia. c. Pada saat kedatangan dilakukan tes ulang RT-PCR bagi pelaku perjalanan internasional dan diwajibkan menjalani karantina terpusat selama 5 x 24 dengan ketentuan sebagai berikut: 1) Bagi WNI yaitu Pekerja Migran Indonesia (PMI). Pelajar/mahasiswa, atau Pegawai Pemerintah yang kembali dari perjalanan dinas luar negeri di Wisma Pademangan sesuai dengan Surat Keputusan Ketua Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Nomor 9 Tahun 2021 dengan biaya ditanggung oleh pemerintah. 2) Bagi WNI di luar kriteria sebagaimana dimaksud pada angka 1) dan bagi WNA, termasuk diplomat asing, di luar kepala perwakilan asing dan keluarga kepala perwakilan asing menjalani karantina di tempat akomodasi karantina yang telah mendapatkan sertifikasi penyelenggaraan akomodasi karantina COVID-19 oleh Kementerian Kesehatan dengan biaya seluruhnya ditanggung mandiri. d. Dalam hal kepala perwakilan asing dan keluarga yang bertugas di Indonesia dapat melakukan karantina mandiri di kediaman masing masing selama 5 x 24 jam sebagaimana dimaksud pada huruf c; d. e. Dalam hal hasil pemeriksaan ulang RT-PCR pada saat kedatangan menunjukkan hasil positif maka dilakukan perawatan di rumah sakit bagi WNI dengan biaya ditanggung oleh pemerintah dan bagi WNA dengan biaya seluruhnya ditanggung mandiri. Saksikan video pilihan di bawah ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Terus Tumbuh, DANA Kantongi 50 Juta Pengguna di 2020 Posted: 08 Feb 2021 10:07 PM PST Liputan6.com, Jakarta - CEO dan Co-Founder DANA, Vincent Iswara, mengatakan bisnis perusahan terus tumbuh di tengah pandemi Covid-19 pada 2020. DANA per awal Desember 2020 telah mengantongi 50 juta, dengan pertumbuhan transaksi 100 persen sepanjang tahun lalu. Kendati transaksi tumbuh 100 persen, Vincent enggan merinci jumlahnya. Secara keseluruhan, bisnis DANA terus mengalami pertumbuhan dengan stabil. "Sampai awal Desember 2020 kita punya 50 juta pengguna, kita apresiasi ini karena pengguna tetap setia dan bertambah. Transaksi juga naik 100 persen pada 2020," ungkap Vincent dalam konferensi pers daring pada Selasa (9/2/2021). Pertumbuhan pada tahun lalu, menurutnya, sebagian besar berkat peningkatan kualitas layanan dan berbagai inovasi produk. Selain itu, DANA pun aktif mengajak Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) untuk menggunakan layanan digital. DANA pada tahun lalu berhasil menambah 150 ribu UMKM baru. "Semakin banyak UMKM yang kami ajak untuk digitalisasi. Hal ini sesuai dengan gerakan nasional pemerintah seperti program bangga buatan Indonesia dan QRIS dari Bank Indonesia," jelas Vincent. Ia pun meyakini industri fintech termasuk DANA akan terus berkembang ke depan, termasuk untuk tahun ini. Hal ini melihat perubahan dan perkembangan digital di Tanah Air yang semakin cepat. Semakin banyak pemain fintech, katanya, akan membantu penetrasi digitalisasi di Indonesia. "Semakin banyak pemain maka edukasi ke masyarakat akan lebih mudah dan cepat. Penetrasi di Indonesia sudah lumayan baik untuk digitalisasi, dan di 2021 ini juga akan semakin baik lagi. Saya optimis kami akan terus tumbuh tahun ini," tutur Vincent. DANA Kantongi Sertifikasi ISO 27001 dan Face Verification Guna Tingkatkan Kenyamanan PenggunaHadirnya fitur-fitur proteksi maupun sistem keamanan berstandar internasional menjadi upaya DANA sebagai dompet digital, untuk meningkatkan kepercayaan pelanggan dan mitra. Pada Desember 2020, BACA JUGA Angkat Direksi Milenial, BRI Dinilai Jalankan Regenerasi dengan Baik DANA pun berhasil mendapatkan sertifikasi ISO 27001:2013, sebuah standar internasional dalam menerapkan sistem manajemen keamanan informasi (Information Security Management Systems/ISMS). Ya, ISO 27001:2013 ini diterbitkan oleh International Organization for Standardization (ISO) bekerja sama dengan International Electrotechnical Commission (IEC) yang kemudian menjadi Standar Nasional Indonesia (SNI), dengan tujuan untuk meningkatkan keamanan informasi pelanggan. Dengan diperolehnya sertifikasi ISO 27001:2013 ini menandakan bahwa DANA telah menerapkan metode yang komprehensif dan pemenuhan terhadap persyaratan keamanan yang ketat dalam mengelola risiko keamanan dari proses bisnis yang berhubungan dengan perlindungan data pelanggan. Dengan demikian diharapakan dapat memberikan keyakinan yang lebih baik bagi seluruh pelanggan dan partner yang berhubungan dengan bisnis DANA. "ISO 27001:2013 merupakan salah satu standar yang menjadi best practice dalam hal pengelolaan keamanan informasi oleh organisasi-organisasi besar di dunia. Untuk mendapatkan sertifikasi ini tidak mudah karena harus melalui proses audit yang ketat oleh auditor yang tersertifikasi. Hal Ini menjadi bukti komitmen DANA untuk menjamin keamanan data informasi pelanggan termasuk mitra DANA Bisnis yang sebagian besar adalah UMKM," kata Vince Iswara, CEO dan Co-Founder DANA. Penerapan ISO 27001:2013 juga merupakan bentuk kepatuhan DANA terhadap regulasi pemerintah, yaitu Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2016 tentang Sistem Manajemen Pengamanan Informasi serta Peraturan Badan Siber dan Sandi Negara Nomor 8 Tahun 2020 tentang Sistem Pengamanan dalam Penyelenggaraan Sistem Elektronik. Diperolehnya sertifikasi ISO 27001:2013 melengkapi sistem keamanan DANA yang pada Oktober tahun lalu juga mendapatkan sertifikasi PCI-DSS (Payment Card Industry Data Security Standard). PCI-DSS adalah standar keamanan informasi untuk organisasi yang menangani bank penerbit kartu dan jaringan kartu bermerek (VISA, MasterCard, Discover, American Express, JCB). Selain ISO 27001, DANA juga terus mengembangkan teknologi dan inovasi untuk meningkatkan keamanan sekaligus memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi pengguna. Salah satunya adalah proses penarikan uang (cash out) lewat pemindaian wajah atau Face Verification bagi para pelaku usaha yang memanfaatkan DANA Bisnis untuk menunjang kegiatan usahanya. Pemindaian wajah ini juga merupakan salah satu upaya untuk mencegah terjadinya jual beli akun antar pengguna. Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Aturan Perjalanan ke Bali Saat PPKM Mikro Posted: 08 Feb 2021 10:01 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bali resmi menerapkan kebijakan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) mikro sesuai instruksi Kementerian Dalam Negeri terhitung 9--22 Februari 2021. Melalui Surat Edaran (SE) Gubernur Bali Nomor 03 Tahun 2021, pihaknya membatasi kegiatan operasional usaha hingga pukul 21.00 WITA. Melansir laman Antara, Selasa (9/2/2021), SE itu juga memuat aturan perjalanan ke Bali di periode tersebut. Termasuk di dalamnya soal ketentuan menyertakan surat tes COVID-19 sebagai salah satu syarat perjalanan. "Bagi yang melakukan perjalanan dengan transportasi udara wajib menunjukkan surat keterangan hasil negatif uji swab berbasis PCR paling lama 2x24 jam sebelum keberangkatan atau surat keterangan hasil negatif uji rapid test antigen paling lama 1x24 jam sebelum keberangkatan," Gubernur Bali Wayan Koster menjelaskan. Juga, wajib mengisi e-HAC Indonesia bagi penumpang transportasi udara. Sementara, transportasi darat dan laut wajib menunjukkan surat keterangan hasil negatif uji swab PCR atau rapid test antigen maksimal 3x24 jam sebelum keberangkatan. Sebagaimana instruksi sebelumnya, anak di bawah usia 12 tahun tak diwajibkan menunjukkan hasil negatif uji swab PCR atau rapid test antigen. Di sisi lain, Gubernur Koster juga mengimbau untuk menerapkan pola hidup sehat dan bebas COVID-19 dengan 6M. "Memakai masker standar dengan benar, mencuci tangan, menjaga jarak, mengurangi bepergian, meningkatkan imun, dan menaati aturan," paparnya. Pelaku usaha, pengelola, penyelenggara atau penanggung jawab tempat dan fasilitas umum juga berkewajiban menerapkan protokol kesehatan, termasuk dengan membatasi jumlah pengunjung maksimal 50 persen dari kapasitas normal di masa PPKM Mikro. Persentase itu juga berlaku bagi penyelenggaraan kegiatan di restoran, rumah makan, warung, dan sejenisnya. Pembatasan Operasional MalSementara itu, layanan makanan melalui pesan-antar atau dibawa pulang tetap diizinkan sesuai jam operasional maksimal sampai pukul 21.00 WITA dengan menerapkan protokol kesehatan secara lebih ketat. "Kegiatan di pusat perbelanjaan/mal beroperasi maksimal sampai pukul 21.00 WITA dan kegiatan di pasar tradisional dilaksanakan dengan pengaturan sirkulasi dan jarak pengunjung, serta beroperasi maksimal sampai pukul 21.00 WITA dengan menerapkan protokol kesehatan secara lebih ketat," sambung Gubernur Koster. Juga, terdapat pembatasan kegiatan di perkantoran dengan menerapkan bekerja di kantor alias Work from Office (WFO) maksimal 50 persen kapasitas. Sisanya bekerja dari rumah. Pegawai yang bertempat tinggal di luar wilayah kabupaten atau kota lokasi kantor dapat mengutamakan bekerja dari rumah atau Work from Home (WFH). Kegiatan belajar mengajar juga secara penuh dilaksanakan secara daring. Sektor esensial, seperti kesehatan, bahan pangan, makanan, minuman, keuangan, serta perbankan yang berkaitan dengan kebutuhan pokok masyarakat tetap dapat beroperasi 100 persen dengan pengaturan jam operasional, pengaturan kapasitas, dan penerapan protokol kesehatan secara lebih ketat. Infografis DISIPLIN Protokol Kesehatan Harga MatiSaksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Simak 3 Tips Jaga Keamanan Digital Anak Saat Menjelajahi Dunia Maya Posted: 08 Feb 2021 10:00 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Keamanan dunia maya menjadi salah satu kekhawatiran orang tua selama pandemi covid-19. Hal ini disampaikan oleh Google yang bekerja sama dengan tim Trust and Safety Research usai menggelar survei pada orang tua di seluruh kawasan Asia-Pasifik dan Amerika Latin. Kekhawatiran orang tua pada keamanan online bukan tanpa alasan. Pasalnya mayoritas anak-anak masih menerapkan proses belajar mengajar secara online atau daring. Kebiasaan untuk berinternet secara aman bukan hal mudah bagi anak-anak. Sehingga pendampingan orang tua harus selalu dilakukan agar anak-anak bisa belajar, berkreasi dan menjelajah. Lalu apa saja tips yang bisa mengatasi kekhawatiran itu? Berikut beberapa diantaranya seperti disampaikan Lucian Teo, Online Safety Education Lead Google.
1. Lindungi identitas digital merekaPrivasi dan keamanan informasi anak-anak adalah kekhawatiran terbesar orang tua yang kami survei. Mereka mengaku cemas dengan risiko penipuan atau peretasan terhadap akun anak. Berikut beberapa cara mudah untuk melindungi informasi anak Anda: - Ajari anak cara untuk membuat sandi yang kuat dan tidak mudah ditebak. Hindari sandi sederhana yang menggunakan nama, tanggal lahir, atau bahkan karakter kartun favorit. - Sebaiknya selalu gunakan platform yang sudah punya reputasi baik terkait keamanan pengguna. Misalnya, kalau menggunakan layanan email seperti Gmail, Anda akan otomatis mendapatkan filter pengaman yang dapat mendeteksi email phising dan mencegah 99,9% serangan phising bahkan sebelum sampai ke kotak masuk Anda. 2. Ketahui dengan siapa yang mereka bicaraIsolasi sosial adalah konsekuensi yang sulit dari pandemi covid-19. Anak-anak kita harus berbicara dengan teman mereka secara online, baik melalui chat teks maupun menggunakan chat suara seperti saat bermain game. Orang tua harus sadar bahwa saluran komunikasi ini juga bisa dimanfaatkan orang tak dikenal yang berniat buruk untuk menghubungi anak-anak kita. Seperti di dunia nyata, kita harus tahu dengan siapa mereka bicara di internet. - Coba ajak bicara anak Anda tentang game yang dia mainkan atau video yang dia tonton,serta orang-orang yang dia temui di sana. Saya selalu mengingatkan anak saya untuk langsung memberi tahu saya saat dia menemui situasi online yang membuat tidak nyaman. Lebih dari 70% orang tua di Asia-Pasifik tidak cukup yakin anak mereka akan memberi tahu mereka jika menemui situasi online yang tidak aman. Bahkan, lebih dari sepertiga orang tua yang kami wawancarai tidak pernah berbicara dengan anak tentang keamanan online. Kita harus bekerja keras untuk meyakinkan anak bahwa kita selalu ada untuk memandu dan melindungi mereka. - Saat menilai apakah sebuah game cocok untuk anak Anda, penting untuk memeriksa tidak hanya kontennya, tetapi juga apakah game itu memungkinkan komunikasi online dengan orang lain. Beberapa game multiplayer hanya menyediakan sedikit opsi interaksi sosial, seperti sekadar memberikan suka (like) dan bukan chat tertulis. Ini cukup banyak mengurangi risiko terjadinya interaksi sosial yang tidak diinginkan. 3. Tunjukkan konten yang sesuai dengan usianyaKetakutan jika anak menemui konten yang tidak pantas sudah lama menjadi salah satukekhawatiran terbesar orang tua, berdasarkan banyak survei. Ada fitur-fitur keamanan keluarga yang dapat dimanfaatkan orang tua untuk membantu melindungi anak dari konten yang mungkin tidak sesuai dengan usianya. Akan tetapi, survei menunjukkan bahwa jumlah orang tua yang menggunakan fitur tersebut masih kurang dari 40%. Berikut beberapa fitur yang dapat mulai Anda gunakan segera: - Jika diaktifkan, SafeSearch di Google dapat membantu memfilter konten eksplisit dihasil penelusuran Google untuk semua jenis penelusuran, termasuk gambar, video, dansitus. SafeSearch didesain untuk memblokir hasil penelusuran yang tidak pantas dari hasil penelusuran Google, misalnya pornografi. - Kelola perangkat anak Anda dengan membuat akun Google untuknya dan menggunakan Family Link. Ini memungkinkan Anda untuk menambahkan filter pada Google Search, memblokir situs, hanya memberikan akses kepada orang yang Anda izinkan, atau melacak lokasi anak apabila dia memiliki perangkat sendiri. - Tersedia banyak kontrol orang tua di YouTube Kids. Anda dapat membatasi waktu penggunaan, hanya menampilkan video yang Anda setujui, atau memilih konten yang sesuai dengan usia anak. Saksikan video pilihan berikut ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Polisi Kendari Terpaksa Mengubek Jamban Gara-Gara Ulah Pengedar Narkoba Posted: 08 Feb 2021 10:00 PM PST Liputan6.com, Kendari - Seorang pengedar narkotika jenis sabu di Kendari membuat ulah saat tepergok di Jalan Teporombua Kelurahan Watubangga Kecamatan Poasia, Sabtu (6/2/2021). Ketika polisi menggerebek dan menggedor pintu kamar tidurnya, pria berinisial MEP (24) panik dan membuang barang bukti sabu ke dalam lubang water closet (WC). Pelaku tak ingin barang bukti seberat 37,52 gram diketahui polisi. Dia langsung memasukkan sabu itu dalam bungkus plastik dan menyiram satu persatu hingga masuk ke dalam tangki pembuangan. Direktur Dit Narkoba Polda Sultra Kombes Pol M Eka Faturrachman melalui Kasubdit I Dit Reserse Narkoba Polda Sultra AKBP Abdul Kadir mengatakan, tersangka tidak berhasil memasukkan empat saset ke dalam lubang pembuangan. "Dari sini, kami geledah dan paksa mengakui, kemudian dia bercerita ada yang dibuang ke dalam lubang pembuangan di kamar mandi," ujar AKBP Abdul Kadir, Senin (8/2/2021). Dia menjelaskan, anggota polisi harus menggunakan linggis saat berusaha membongkar tangki WC. Sejumlah warga ikut menyaksikan upaya pihaknya mengangkat barang bukti yang sudah bercampur kotoran berbau menyengat itu. "Ada kurang lebih sejam kami bongkar dan angkat barang bukti, plastik kan ringan, jadi biasa dia terapung," kata Abdul Kadir. Dia mengungkapkan, bukan sekali ini saja para pengedar di Kendari berusaha membuang barang bukti di dalam tangki water closet. Tidak mau kehilangan barang bukti karena bisa diambil kembali oleh tersangka, pihaknya terpaksa harus menggali dan membongkar. Diketahui, tersangka pengedar narkoba ini merupakan jaringan Lapas Kelas IIA Kendari. Namun, terkait pelaku lain dan motif pengedar bisa berhubungan dengan napi Lapas, masih dalam penyelidikan. Dari hasil pemeriksaan tes urin di RS Bhayangkara Kendari, tersangka diketahui sebagai pengguna aktif. Polisi mengenakan pasal 114 ayat 2 subsidair 112 ayat 2 terkait peredaran dan penyalahgunaan narkotika.
Saksikan juga video pilihan berikut ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Super Unik, Pedagang di Malaysia Jual Petai Per Butir bak Permen Posted: 08 Feb 2021 10:00 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Petai menjadi salah satu tumbuhan yang memiliki aroma sangat khas. Meski bagi sebagian individu aromanya cukup mengganggu, namun bagi sebagian lagi hal itu justru menyimpan kenikmatan tersendiri. Tak heran petai memiliki banyak penggemar terutama di Indonesia. Namun tak hanya di Tanah Air, petai juga banyak diminati orang dari berbagai belahan dunia seperti Malaysia. Tapi berbeda dengan di Indonesia, petai di sana dibanderol dengan harga yang cukup mahal. Kini harga 1 kilogram petai di Malaysia mencapai RM 60 atau setara dengan Rp 200 ribu. Hal ini membuat seorang pedagang petai di Malaysia melakukan cara yang tak biasa untuk menjual petai. Umumnya petai dijual per papan atau per ikat, namun pedagang bernama Rob Machado ini justru menjual petai secara eceran yaitu per butir. Jual Petai Per ButirMelansir dari World of Buzz, Selasa (10/2/2021), melalui akun Facebook-nya, Rob mempromosikan dagangannya tersebut. Rob membungkus tiap butir petai dengan plastik seperti permen. Tujuan Rob menjual petai eceran ini agar banyak orang masih dapat menikmati makanan tersebut dengan harga yang terjangkau. Pasalnya, pandemi Covid-19 membuat banyak orang yang tak memiliki uang untuk membeli petai dengan harga mahal. "Banyak orang Malaysia yang tidak mampu membeli petai saya. Jadi, saya menyuruh staf saya untuk mengemasnya dalam paket kecil," kata Rob Machado. HarganyaRob mengatakan bahwa awalnya dia akan menjual petai dalam bentuk bundel. Seratus potong pete bisa mencapai RM 190. Kini Rob tidak hanya menjual petai dalam bentuk bundel, tetapi juga satu atau dua bungkus petai. Satu butir petai seharga 30 sen dan dua biji petai dijual seharga 50 sen. "Siapa tak punya uang untuk beli petai di musim ini? Saya ada petai ecer, dijual perbiji dibungkus satu satu. Harganya satu biji 30 sen atau setara dengan Rp 1.100. Jika beli dua biji jadi 50 sen (1800) saja," tulisnya melalui Facebook pribadinya. Sekarang semua individu dapat membeli petai sesuai dengan anggaran yang mereka miliki. Selain menjualnya secara eceran per butir bak sebuah permen, Rob juga menawarkan jasa pengiriman dengan biaya ongkos kirim sebesar Rp 27 ribu. Rob juga berbagi bahwa dia tidak hanya menjual petai, tetapi juga durian, stroberi, dan ubi manis cameron. Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Proses Peradilan Belum Inklusi Tanpa Adanya Sistem Rujukan dan Jaringan Ahli Posted: 08 Feb 2021 10:00 PM PST Liputan6.com, Jakarta Pemerintah memiliki tanggung jawab dalam membangun proses peradilan inklusi bagi disabilitas. Hal ini disampaikan Koordinator Advokasi dan Jaringan Lembaga Sasana Inklusi dan Gerakan Advokasi Difabel (SIGAB), Sipora Purwanti. Menurutnya, salah satu hal penting dalam mencapai proses peradilan inklusi adalah referral system atau sistem rujukan. Sistem ini terkait dengan jaringan lembaga atau pihak yang mengerti disabilitas dan dapat mendampingi serta mempermudah akses selama proses peradilan. "Terkait referral system, rujukannya akan seperti apa, ini setiap daerah harus punya. Misalkan kawan Tuli, di mana dia akan mendapatkan juru bahasa isyarat (JBI). Selama ini terjadi kebingungan di situ," ujar Purwanti dalam bincang-bincang bersama Staf Khusus Presiden Angkie Yudistia, ditulis Senin (8/2/2021). "Kalau dia (Tuli) berada dalam proses hukum, ini akses JBI dari mana, siapa yang bayar, dan sebagainya. Ini tanggung jawab negara. Jadi, negara harus punya," tambahnya. Ia juga menyarankan pemerintah untuk bekerja sama dengan sekolah luar biasa (SLB). Mengingat, di setiap wilayah ada SLB dan bisa diajak sebagai jaringan untuk menyediakan JBI. Jaringan juga bersifat sangat luas, tidak sebatas SLB, kata Purwanti. Misal, jaringan dengan rumah sakit untuk menyediakan psikolog, psikiater, dan dokter yang memahami disabilitas. Jaringan AhliSelain jaringan-jaringan di atas, ada juga jaringan yang tak kalah penting, yakni jaringan ahli. Menurut Purwanti, jaringan ini masih sangat sedikit di Indonesia. "Contoh sederhana, misal difabel netra. Bagaimana difabel netra akan mengenali orang? Dia akan mendengar, meraba, mengenali warna suara, tampaknya saksi ahli ini belum banyak." Akurasi difabel netra dalam mengenali orang dari bau badan, suara, meraba, dan sebagainya masih dipertanyakan. Maka dari itu, saksi ahli sangat diperlukan guna menopang kesaksian difabel netra dalam proses peradilan. "Kalau kita lihat dalam kitab undang-undang, difabel netra adalah bagian yang disisihkan karena kecakapan seseorang menjadi saksi harus melihat, mendengar, dan mengalami, makanya ahli ini penting." Selain saksi ahli di bidang tunanetra, ahli lain juga diperlukan, seperti ahli disabilitas mental atau intelektual. Terkadang, orang dengan disabilitas mental memiliki ingatan yang melompat-lompat sehingga dianggap bohong dan tidak bisa dipercaya. "Kalau ada ahli yang bisa menyampaikan bahwa dia tidak berbohong, melainkan karena keterbatasannya jadi dia tidak bisa menyampaikan secara terstruktur maka ini akan sangat membantu menopang kesaksian," tutupnya. Infografis Akses dan Fasilitas Umum Ramah Penyandang DisabilitasSimak Video Berikut IniThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Waskita Pastikan Ruas Tol Kelolaannya Percepat Distribusi Vaksin Covid-19 Posted: 08 Feb 2021 10:00 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Perang melawan sebaran virus Covid-19 memasuki babak yang krusial. Proses vaksinasi mulai dijalankan untuk para tenaga kesehatan. Setelah itu para pelayanan publik dan masyarakat umum menjadi sasaran berikutnya. Diharapkan vaksinasi ini menjadi senjata pamungkas yang bisa efektif menghentikan sebaran Covid-19. Berangkat dari itu, satu hal yang tidak boleh dilupakan adalah infrastruktur transportasi yang juga harus prima, agar kendaraan pengangkut vaksin bisa melaju dengan lancar. Keberadaan ruas tol sebagai jalur bebas hambatan menjadi penting untuk mendukung kelancaran distribusi vaksin ke berbagai tujuan yang dijangkau melalui jalur darat. Menangapi hal tersebut, PT Waskita Karya (Persero) Tbk, sebagai salah satu BUMN yang bergerak di bidang infrastruktur fisik, sangat mendukung terjadinya akselerasi kecepatan vaksinasi. Dengan memastikan semua ruas tol yang berada di bawah kelolaan Waskita dalam kondisi baik. BUMN yang satu ini sangat berharap bisa memberikan sumbangsih bagi kelancaran distribusi vaksin. Direktur Utama Waskita Karya, Destiawan Soewardjono, mengatakan seluruh jalur distribusi vaksin yang akan melewati ruas tol kelolaan Waskita akan diperhatikan secara sunggung-sungguh dan selalu dalam kondisi siap. Bukan hanya di Jawa, pengawasan serius juga dilakukan pada ruas Luar Jawa Waskita yang menjadi jalur distribusi vaksin. Melalui jalur distribusi yang lancar, lebih jauh diharapkan juga terjadi akselerasi kecepatan vaksinasi. "Keberadaan ruas tol menjadi penting untuk mendukung kelancaran distribusi vaksin ke berbagai tujuan," kata Destiawan di Jakarta, Selasa (9/2/2021). Seperti diketahui, Indonesia memerlukan 426 juta dosis vaksin untuk bisa menjangkau 70 persen penduduk yang berusia 18-50 tahun. Saat ini, vaksin dari berbagai produsen mulai berdatangan secara bertahap. Bukan perkara mudah untuk bisa mendistribusikan vaksin sebanyak itu kepada masyarakat Indonesia secara luas dalam waktu cepat, tepat, dan selamat. Kecepatan dan infrastruktur ruas tol yang mumpuni sangat diperlukan agar masyarakat bisa segera mendapat bantuan sistem imun dalam melawan virus ganas tersebut. Ketepatan juga sangat diperlukan agar vaksin sampai ke wilayah dan segmen yang benar-benar dituju. Keselamatan vaksin juga menjadi faktor kunci agar vaksin yang sampai kepada masyarakat tidak mengalami kerusakan dan tidak menimbulkan efek samping yang berbahaya. Tantangan untuk mendistribusikan vaksin dengan cepat secara luas ini nyata sekali. Data Bloomberg yang disiarkan The Straits Times 6 Februari 2021 sangat penting untuk digarisbawahi. Di situ digambarkan soal kecepatan vaksinasi di beberapa negara, termasuk Indonesia. Kecepatan VaksinasiIndonesia dicatat memiliki kecepatan vaksinasi 60.433 objek per hari. Dengan kecepatan tersebut, untuk menjangkau 70 persen penduduk Indonesia berusia 18-50 tahun, diperlukan waktu hingga 10 tahun. Tentu saja tidak menguntungkan sekali bagi bangsa ini jika kecepatan itu terjadi konstan, sehingga vaksinasi harus memakan waktu yang demikian panjang. Menurut Destiawan, penting sekali mendorong akselerasi kecepatan vaksinasi dengan segala daya dukung negeri ini. Dari sisi kesehatan, percepatan ini perlu dijalankan dengan menguatkan dan memperbanyak tenaga dan titik pelaksanaan vaksinasi. Dengan demikian, diharapkan jumlah warga yang divaksin tiap hari terus bertambah. Percepatan ini menjadi sangat penting agar proses vaksinasi buat masyarakat bisa dituntaskan dan berdampak positif pada pemulihan ekonomi nasional. Data Badan Pusat Statistik (BPS) yang menunjukkan ekonomi nasional 2020 tumbuh minus 2,07 persen adalah alarm penting yang harus diatasi. Kelancaran dan kecepatan proses vaksinasi, lanjut Destiawan, akan menjadi modal penting bagi tumbuhnya kepercayaan pasar untuk lebih giat menjalankan bisnis. Selain sebagai akselerator percepatan proses vaksinasi, keberadaan infrastruktur transportasi yang lancar juga bisa menjadi stimulus aktivitas perekonomian nasional. Sektor riil sangat memerlukan mobilitas barang dalam bisnisnya. "Mendorong terjadinya proses mobilitas yang cepat dan lancar adalah komitmen Waskita," kata dia. Di sisi lain, BPS juga mengungkap data soal dampak pandemi terhadap pertumbuhan usaha sektor konstruksi. Data BPS mengungkapkan bahwa sektor ini terkoreksi 5,67 persen di tahun 2020. Pertumbuhan negatif ini, kata Destiawan, memberi tanda bahwa sektor konstruksi perlu dukungan agar tren pertumbuhan negatif ini bisa diakhiri. Pembangunan dan pengembangan infrastruktur sesungguhnya bisa menjadi stimulus pertumbuhan ekonomi. Belanja barang, belanja konsumsi, pengerahan tenaga kerja, adalah aktivitas turunan yang selalu mengiringi proses pembangunan dan pengembangan proyek-proyek infrastruktur. "Efek turunan tersebut akan memberi peran signifikan bagi perputaran roda perekonomian nasional," ujarnya. Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
4 Proses Pembekuan Darah dan Gangguan yang Bisa Terjadi Posted: 08 Feb 2021 10:00 PM PST Liputan6.com, Jakarta Proses pembekuan darah merupakan proses penting bagi tubuh. Proses pembekuan darah juga disebut dengan koagulasi. Proses pembekuan darah diperlukan untuk mencegah pendarahan berlebihan saat luka atau cedera. Darah adalah media transportasi hampir semua yang ada di dalam tubuh. Darah mengangkut hormon, nutrisi, oksigen, antibodi, dan materi penting lainnya yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan tubuh. Darah juga membawa sel dan antibodi yang melawan infeksi. Proses pembekuan darah merupakan proses alami tubuh. Proses pembekuan darah normal bergantung pada serangkaian interaksi kimiawi. Proses pembekuan darah biasanya dipicu cedera atau terkadang dapat terjadi di dalam pembuluh darah yang tidak memiliki cedera yang jelas. Proses pembekuan darah yang tidak normal bisa menyebabkan kondisi kesehatan tertentu. Ketika seseorang mengalami gangguan proses pembekuan darah, darahnya tidak cukup cepat mengalami pembekuan. Berikut proses pembekuan darah dan gangguan pembekuan darah yang bisa terjadi, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Selasa(9/2/2021). Proses pembekuan darah tahap pertamaProses pembekuan darah tahap pertama disebut dengan hemostasis primer. Ini ditandai dengan penyempitan pembuluh darah (vasokonstriksi) dan agregasi trombosit di lokasi cedera pembuluh darah. Proses pembekuan darah ini melibatkan trombosit yang akan berubah bentuk karena bantuan dari zat fibrinogen dalam darah yang kemudian menjadikan trombosit menyumbat pembuluh darah yang robek tersebut. Trombosit membentuk sumbatBagian kecil dalam darah yang disebut trombosit "dihidupkan" oleh pemicu yang dilepaskan saat pembuluh darah rusak. Mereka menempel pada dinding di area tersebut dan satu sama lain, berubah bentuk menjadi sumbat yang mengisi bagian yang rusak untuk menghentikan darah bocor. Saat diaktifkan, trombosit juga melepaskan bahan kimia untuk menarik lebih banyak trombosit dan sel lain, dan untuk memulai langkah proses pembekuan darah berikutnya. Gumpalan terbentukProtein dalam darah yang disebut faktor pembekuan memberi sinyal satu sama lain untuk menyebabkan reaksi berantai yang cepat. Ini berakhir dengan zat terlarut dalam darah yang berubah menjadi untaian fibrin yang panjang. Sel trombosit akan pecah dan mengeluarkan zat yang dinamakan sebagai trombokinase atau yang juga disebut sebagai thromboplastin. Kemudian tromboplastin ini akan mengubah prothrombin menjadi thrombin. Thrombin akan mengubah protein fibrinogen menjadi fibrin yang kemudian menjadi benang atau jarring halus yang menjerat sel darah merah yang kemudian membeku pada tempat luka tersebut. Gumpalan menjadi lebih keras dan lebih tahan lama. Reaksi menghentikan pendarahanProses pembekuan darah yang terakhir adalah proses penyembuhan. Ini melibatkan penyembuhan jaringan dan pencegahan bekuan yang menyebar ke area yang tidak perlu. Protein lain mengimbangi protein faktor pembekuan ekstra. Ini membuat bekuan tidak menyebar lebih jauh dari yang seharusnya. Saat jaringan yang rusak sembuh, tubuh tidak membutuhkan bekuan lagi. Untaian fibrin yang keras akan larut, dan darah mengambil kembali trombosit dan sel gumpalan. Gangguan pembekuan darahGangguan pembekuan darah adalah suatu kondisi yang memengaruhi cara darah biasanya membeku. Saat terluka, darah biasanya mulai menggumpal untuk mencegah kehilangan banyak darah. Terkadang, kondisi tertentu mencegah darah menggumpal dengan benar. Proses pembekuan darah yang tidak normal ini dapat menyebabkan perdarahan hebat atau berkepanjangan. Berikut gangguan pembekuan darah yang bisa terjadi: Hemofilia Hemofilia adalah kelainan perdarahan bawaan di mana seseorang kekurangan atau memiliki kadar protein tertentu yang rendah yang disebut "faktor pembekuan." Ini mengakibatkan darah tidak membeku dengan baik. Orang dengan hemofilia bisa dengan mudah mengalami pendarahan dan darah membutuhkan waktu lebih lama untuk membeku. Orang dengan hemofilia dapat mengalami pendarahan spontan atau internal dan seringkali mengalami nyeri, sendi bengkak karena pendarahan pada sendi. Kondisi langka namun serius ini dapat menyebabkan komplikasi yang mengancam jiwa. Penyakit Von Willebrand Penyakit Von Willebrand adalah kelainan perdarahan bawaan yang paling umum. Ini berkembang ketika darah kekurangan faktor von Willebrand, yang membantu darah membeku. Banyak penderita penyakit von Willebrand tidak menyadarinya karena gejalanya ringan atau tidak ada sama sekali. Tanda paling umum dari kondisi ini adalah perdarahan yang tidak normal.
Gangguan pembekuan darahTrombosis vena dalam Trombosis vena dalam atau Deep vein thrombosis (DVT) adalah kondisi saat gumpalan terbentuk di salah satu vena utama jauh di dalam tubuh. Gumpalan darah vena dalam biasanya terbentuk di paha atau kaki bagian bawah, tetapi bisa juga berkembang di area lain di tubuh. DVT disebabkan oleh proses pembekuan darah yang tidak normal. Gumpalan menghalangi pembuluh darah, mencegah darah beredar dengan baik di tubuh. Pembekuan dapat terjadi karena beberapa alasan. Dalam beberapa kasus, gumpalan di pembuluh darah dapat terlepas dari titik asalnya dan berjalan melalui jantung ke paru-paru. Ini menyebabkan emboli paru, mencegah aliran darah yang cukup dan bisa sangat berbahaya. Hiperkoagulasi Hiperkoagulasi adalah suatu kondisi yang menyebabkan darah menggumpal lebih mudah dari biasanya. Hiperkoagulasi bisa menjadi kondisi yang didapat atau diwariskan. Hiperkoagulasi yang didapat disebabkan oleh penyakit atau kondisi lain. Contohnya termasuk obesitas, kehamilan, penggunaan pil KB, atau kanker. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Yamaha BWS 125 Resmi Meluncur, Siap Lawan Honda ADV150 Posted: 08 Feb 2021 10:00 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Melihat segmentasi crossover skutik yang kini ramai diincar oleh pabrikan otomotif roda dua, membuat Yamaha Motor Corp menghadirkan produk baru mereka. Kehadiran Yamaha BWS 125 ditengarai untuk menantang rival mereka, Honda ADV150 yang sudah lebih dulu diluncurkan. Yamaha memperkenalkan BWS 125 ini dengan beberapa tampilan yang penuh gaya adventure. Melansir dari Greatbiker, model ini mengadopsi desain naked bike yang hadir tanpa batok lampu, dan hanya menampilkan setang lengkap dengan lampu sein. Sementara lampu depannya, di tempatkan di tengah-tengah. Guna menunjang performa yang begitu mumpuni, Yamaha, sudah membekali dengan skutik adventure terbarunya ini dengan penggunaan ban dual purpose berukuran 120/70-13 di depan, dan 130/70-13 di bagian belakang. Sementara dari segi mesin, Yamaha BWS 125 dibekali dengan mesin berteknologi Bluecore berkapasitas 125cc bersilinder tunggal yang dilengkapi dengan empat katup VVA SOHC. Dari mesin tersebut, tenaga yang mampu dihasilkan adalah 8,9 tk pada putaran 7.500 rpm.
Dilengkapi dengan Fitur MumpuniSelain menawarkan mesin yang prima, Yamaha BWS 125 juga menghadirkan kemudahan dalam hal kepraktisan. Pasalnya, motor ini datang dengan menghadirkan braket di bagian belakang yang memudahkan untuk meletakkan barang. Sedangkan untuk ruang penyimpanan lainnya, Yamaha, juga sudah menyiapkan ruang penyimpanan di bawah jok. Meski motor ini memiliki DNA adventure, namun Yamaha sudah membekali dengan beberapa fitur terkini. Fitur yang dibawa antara lain adalah full digital display, USB charging port, dan rem disk di bagian depan dan belakang. Namun sayangnya, motor ini baru dirilis dalam wilayah yang terbatas seperti di Taiwan. Namun, Yamaha, mengungkapkan tidak menutup untuk merilis model ini ke beberapa pasar otomotif lainnya dalam waktu dekat. Infografis 4 Tips Ciptakan Sirkulasi Udara di Ruangan Cegah Covid-19Simak Video Pilihan Berikut IniThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
3 Pemain Gratisan yang Mungkin Diboyong Juventus Musim Panas 2021 Posted: 08 Feb 2021 10:00 PM PST Liputan6.com, Jakarta- Juventus harus berhemat di tengah pandemi virus corona Covid-19. I Bianconeri kemungkinan akan membidik pemain-pemain gratisan lagi setelah sempat terhenti tahun lalu. Meski merupakan salah satu klub terkaya di Italia, keuangan Juventus juga terganggu pandemi Covid-19. Pendapatan Juve berkurang drastis karena laga digelar tanpa penonton. Belum lagi penurunan penjualan pernak- pernik. Juventus diyakini akan kembali mengejar pemain-pemain yang kontraknya habis pada bursa transfer musim panas nanti. Dengan demikian Juventus bisa berhemat tanpa mengeluarkan mahar transfer. Di musim panas 2021, Juventus bisa mendapatkan banyak pemain berkualitas dengan gratis. Beberapa nama besar akan habis kontrak akhir musim nanti. Berikut 3 pemain gratisan yang paling mungkin dipinang Juventus musim depan: Sergio AgueroAguero kontraknya bersama City akan habis akhir musim ini. Pria Argentina itu kemungkinan tidak akan memperpanjangnya karena ingin mencari petualangan baru setelah 10 tahun di Etihad Stadium. Meski sudah 32 tahun, Aguero bisa menjadi solusi mengatasi minimnya penyerang murni di lini depan Juventus. Kendalanya cuma gaji Aguero yang sangat tinggi. Juventus punya pengalaman bagus saat merekrut striker gaek Argentina dari City dengan gratis. Mereka pernah sukses saat menampung Carlos Tevez. Untuk memiliki Aguero, Juve harus bersaing dengan Inter Milan dan Barcelona. Gianluigi DonnarummaJuventus selama ini punya rekam jejak memiliki kiper tangguh asli Italia. Tradisi itu mulai luntur dalam beberapa musim terakhir dimana kiper utama kini dipegang pemain Polandia Wojciech Szczesny. La Vecchia Signora pun ingin melanjutkan tradisi dengan merekrut Gianluigi Donnarumma dari AC Milan. Donnarumma bisa didapat gratis akhir musim nanti. Kebetulan agen Donnarumma, Mino Raiola, punya kedekatan dengan Juventus. Raiola juga dikabarkan begitu menginginkan Donnarumma pindah ke Juventus. Donnarumma juga bakal suka karena akan bisa dibimbing langsung oleh Gianluigi Buffon jika pindah ke Juventus musim depan. Sergio RamosSergio Ramos juga bisa saja bergabung dengan Juventus. I Bianconeri punya senjata pamungkas untuk merayu Ramos yakni seorang Cristiano Ronaldo. Ronaldo dan Ramos punya kedekatan karna sudah lama main bersama di Real Madrid. Ramos tentu akan senang bisa main bersama Ronaldo lagi di Juventus. Namun jika Ramos datang musim panas nanti, Juventus harus melego salah satu beknya. Antara Merih Demiral atau Leonardo Bonucci. Saksikan Video Menarik IniThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
FOTO: Banjir di Kaligawe Semarang Masih Tinggi Posted: 08 Feb 2021 10:00 PM PST Warga menerobos banjir yang menggenangi daerah Kaligawe, Kota Semarang, Selasa (9/2/2021). Banjir dengan ketinggian 30 hingga 90 cm ini melumpuhkan akses Semarang ke Demak dan sebaliknya. (Liputan6.com/Gholib) Warga menerobos banjir yang menggenangi daerah Kaligawe, Kota Semarang, Selasa (9/2/2021). Banjir yang menggenangi daerah Kaligawe sejak beberapa hari lalu hingga Selasa (9/2) pagi masih belum surut dan mengakibatkan mobilitas warga menjadi terhambat. (Liputan6.com/Gholib) Seorang pria menggunakan perahu karet menerobos banjir di daerah Kaligawe, Kota Semarang, Selasa (9/2/2021). Banjir dengan ketinggian 30 hingga 90 cm ini melumpuhkan akses Semarang ke Demak dan sebaliknya. (Liputan6.com/Gholib) This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Dua Jam Jadi Pembawa Acara, Raffi Ahmad Dibayar Rp 500 Juta Posted: 08 Feb 2021 10:00 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Eksistensi Raffi Ahmad sebagai presenter tak terbantahkan. Suami Nagita Slavina ini semakin piawai mengolah kemampuannya menghibur penonton. Baru-baru ini, Raffi Ahmad sempat berduet membawakan acara bersama Nia Ramadhani. Tentunya, banyak masyarakat yang penasaran dengan honor bapak satu anak itu saat membawakan acara di televisi. Sebab, dalam sehari, Raffi Ahmad bisa tampil di sejumlah program berbeda di layar kaca. Itu belum termasuk manggung off air. Kepada Armand Maulana, Raffi Ahmad membocorkan berapa honor yang diterima saat membawakan acara. Ia membeberkan honor terbesar yang pernah diterimanya saat memandu acara di atas panggung. Ditanya Armand Maulana"Tadi ngomongin masalah honor yang pernah lo dapatkan terbesar, entah itu sebagai pemain film atau host berapa?" tanya Armand Maulana melalui video di saluran YouTube bertajuk Curhatan Sultan Andara Bikin Mikir 1000 kali | Armand Maulana Vlog with Raffi Ahmad, yang ditayangkan 5 Februari 2021.
Dapatkan Ratusan Juta RupiahSuami Nagita Slavina menuturkan, ia pernah dibayar hampir setengah miliar untuk membawakan acara dengan durasi 2 jam saja. "Beda-beda sih. Kan enggak bisa lo rapel. Kalau host, gue pernah dibayar ada salah satu acara untuk dua jam. Itu paling tinggi, gue pernah 450 juta rupiah itu pernah," beber Raffi Ahmad.
Armand Maulana KagetArmand Maulana yang mendengar jawaban Raffi Ahmad kaget. Dia makin penasaran, siapa pihak yang sanggup membayar Raffi Ahmad dengan honor sebesar itu. "Dari TV?" tanya Armand Maulana penasaran.
Rp 500 JutaAyah Rafathar Malik Ahmad mengatakan, uang itu didapat bukan dari stasiun televisi melainkan acara off air dari sebuah brand besar. "Pernah hampir Rp 500 juta, Rp 475 jutalah. Satu acara," ia membeberkan. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Hipertensi Batalkan Vaksinasi COVID-19, Dokter Reisa Ingatkan Pentingnya Kendalikan Tekanan Darah Posted: 08 Feb 2021 10:00 PM PST Liputan6.com, Jakarta Dokter Reisa Broto Asmoro mengingatkan tenaga kesehatan agar rutin menjaga dan mengendalikan tekanan darah agar vaksinasi COVID-19 bisa dilakukan tanpa perlu ditunda-tunda. Saat memberikan keterangan pers pada Senin sore, 8 Februari 2021, Reisa mengatakan bahwa hipertensi menjadi masalah kesehatan yang paling banyak membuat tenaga kesehatan batal menerima vaksin Corona ketika dia mengunjungi layanan tersebut. "Know your number. Kendalikan tekanan darahmu. Ingat bahwa hipertensi dapat dicegah dan dapat diobati," kata Reisa dikutip dari siaran Youtube Sekretariat Presiden pada Selasa (9/2/2021). Reisa, mengatakan, hipertensi merupakan salah satu pintu masuk atau faktor risiko penyakit lain seperti jantung, gagal ginjal, diabetes, dan stroke. Dia, menambahkan, Organisasi Kesehatan Dunia pada 2015 mencatat bahwa sekitar 1,13 miliar orang di dunia menyandang hipertensi. "Artinya satu dari tiga orang di dunia terdiagnosis hipertensi," kata Reisa.
** #IngatPesanIbu Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan. Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.
Kendalikan HipertensiSementara menurut Riset Kesehatan Dasar Kementerian Kesehatan tahun 2018, sebanyak lebih dari 63 juta penduduk di Indonesia mengalami hipertensi. "Ingat, hipertensi adalah silent killer. Pembunuh diam-diam. Karena seringkali dia tidak menimbulkan keluhan, menimbulkan gejala, sehingga penderitanya tidak tahu bahwa dirinya sedang menyandang hipertensi." Reisa mengatakan, banyak pasien yang baru tahu dirinya mengalami hipertensi setelah terjadinya komplikasi. Maka dari itu, ia pun meminta agar tenaga kesehatan untuk mencegah hipertensi dengan mengendalikan perilaku yang berisiko seperti merokok, diet tidak sehat, mengurangi konsumsi garam, gula, dan lemak, serta menambah konsumsi sayur dan buah. Beberapa faktor lain misalnya obesitas, kurang aktivitas fisik, mengonsumsi alkohol berlebihan, dan stres. "Sekali lagi saya ingatkan untuk know your number, know yourself. Ketahui tekanan darah Anda. Pahami kondisi kesehatan kita semua, cegah dan obati." "Tentunya untuk semua teman-teman nakes yang saya hormati, manfaatkan program vaksinasi COVID-19 ini sebaik-baiknya. Jangan sampai terlewatkan dan siapkan kesehatan kita sebaik mungkin, seprima mungkin," imbuh Reisa. Infografis Benarkah Sudah Divaksin Masih Bisa Kena Covid-19?Simak Juga Video Menarik Berikut IniThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
VIDEO: Adu Strategi dalam Sidang Pemakzulan Trump Posted: 08 Feb 2021 10:00 PM PST Liputan6.com, Jakarta Jelang sidang pemakzulan mantan Presiden AS, Donald Trump, kedua kubu memaparkan strategi dalam persidangan. Seberapa besar kemungkinan Trump dinyatakan bersalah dalam sidang pemakzulannya kali ini, yang merupakan kali kedua nasibnya ditentukan di Senat? Ikuti liputan VOA selengkapnya. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Dewan HAM PBB Gelar Sesi Khusus Bahas Situasi Kudeta di Myanmar Posted: 08 Feb 2021 09:55 PM PST Liputan6.com, Yangon - Dewan Hak Asasi Manusia PBB akan mengadakan sesi khusus pada Jumat 12 Februari yang membahas krisis di Myanmar setelah pemerintah sipil terpilih diambil alih oleh militer dalam kudeta 1 Februari. Inggris dan Uni Eropa sebelumnya meminta pertemuan itu berlangsung pada Senin 8 Februari pagi, namun batal karena hanya didukung 19 anggota dari 47 anggota forum. Sementara sebagian besar negara-negara Barat bergabung dengan Jepang dan Korea Selatan yang setuju sesi khusus bahas Myanmar digelar Jumat 12 Februari. Dikutip dari laman Channel News Asia, Selasa (9/2/2021), Amerika Serikat yang mengumumkan kembali ke forum HAM PBB termasuk di antara 28 negara yang terdaftar mendukung sesi khusus bahas Myanmar pada 12 Februari. Para negara anggota sedang mendiskusikan rancangan resolusi yang akan dipresentasikan untuk diadopsi pada sesi tersebut, kata para diplomat. Puluhan ribu orang turun ke jalan untuk hari ketiga pada Senin 8 Februari untuk memprotes kudeta yang menggulingkan pemerintah sipil Myanmar, Aung San Suu Kyi. Jenderal Senior Min Aung Hlaing mengatakan, junta militer akan mengadakan pemilihan baru dan menyerahkan kekuasaan kepada pemenang. Implikasi Besar Bagi HAM di MyanmarJulian Braithwaite, duta besar Inggris untuk PBB di Jenewa, mengatakan pada pertemuan organisasi Dewan Hak Asasi Manusia bahwa penahanan politisi dan warga sipil terpilih oleh militer "memiliki implikasi besar bagi hak asasi manusia di negara itu". Dia mencatat bahwa Thomas Andrews, penyelidik PBB tentang hak asasi manusia di Myanmar, telah menyerukan diadakannya sesi khusus untuk menunjukkan kepada warga Myanmar "mereka tidak sendirian di saat-saat seperti ini." "Di atas segalanya, kami harus segera menanggapi penderitaan orang-orang di Myanmar dan situasi hak asasi manusia akan memburuk dengan cepat di sana," kata Braithwaite. Simak video pilihan di bawah IniThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
PLN Telah Nyalakan Listrik 60.193 Pelanggan di Semarang yang Padam akibat Banjir Posted: 08 Feb 2021 09:50 PM PST Liputan6.com, Jakarta - PLN Distribusi Jawa Tengah dan DI Yogyakarta telah menyalakan kembali listrik dari 93 persen listrik pelanggan yang telah dipadamkan sebagai dampak dari banjir di semarang. Diketahui, banjir besar membuat PLN memadamkan listrik 64.840 pelanggan. General Manager PLN Distribusi Jawa Tengah dan DI Yogyakarta Feby Joko Priharto mengungkapkan, terdapat 60.193 pelanggan yang listriknya sudah menyala kembali dari toral 64.840 pelanggan yang terkena dampak pemadaman. "PLN memulihkan 93 persen pasokan listrik di hari ketiga pascabanjir Semarang, Jawa Tengah," kata Feby dalam keterangan pers, Selasa (9/2/2021). Feby mengatakan, banjir yang merendam ratusan rumah di Semarang membuat PLN bergegas mengambil langkah untuk memadamkan listrik, demi menghindari risiko terburuk. Sehingga bagi wilayah yang masih terendam banjir, jaringan listrik masih akan terus dipadamkan. "PLN melakukan pemadaman aliran listrik di seluruh wilayah terdampak banjir guna kepentingan keselamatan bersama," ujar Feby. "Petugas akan selalu mengutamakan keselamatan masyarakat dalam melakukan pemulihan sistem kelistrikan," imbuhnya. Beberapa daerah yang masih padam adalah kawasan industri LIK Semarang, Gebang Anom, Kaligawe, Terboyo, dan Trimulyo. Terdapat 1.069 gardu distribusi terdampak banjir di Semarang. Namun hingga saat ini, hanya 84 gardu yang masih padam. Feby memastikan, pemulihan dilakukan dengan memastikan keamanan dan keselamatan bagi masyarakat. "Sampai dengan pukul 15.00 WIB, dari 1.069 gardu yang terdampak banjir, 84 di antaranya masih padam," ujarnya. Feby pun mengimbau warga untuk berhati-hati terhadap jaringan listrik di wilayah yang terdampak banjir.
Banjir Sudah Mulai SurutSeperti yang diketahui, pada 6 Februari lalu 6 Februari 2021, banjir di Semarang sudah mulai surut. Pada hari pertama pasca banjir itu, PLN telah melakukan pemulihan terhadap 692 gardu distribusi dari total 1.069 gardu yang terdampak banjir. Di hari kedua pasca banjir, sebanyak 91 persen gardu distribusi listrik yang terdampak banjir telah pulih dan menyala. Sehingga tersisa 97 gardu distribusi yang masih belum menyala "PLN akan melakukan pemulihan secara bertahap kepada wilayah-wilayah yang sudah benar-benar surut," ujarnya. Reporter: Rifa Yusya Adilah Sumber: Merdeka.com Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Trimegah Asset Management Luncurkan Reksa Dana Indeks Berbasis Ekuitas Posted: 08 Feb 2021 09:47 PM PST Liputan6.com, Jakarta - PT Trimegah Asset Management resmi meluncurkan Reksa Dana Indeks berbasis ekuitas, yakni Trimegah FTSE Indonesia Low Volatility Factor Index. Hadirnya reksa dana Indeks diharapkan mampu menjadi alternatif atau pilihan investasi yang mampu memberikan potensi pertumbuhan jangka panjang. Hal ini sejalan dengan kinerja indeks melalui pendekatan investasi pasif dengan mereplikasi FTSE Indonesia Low Volatility Factor Index. "Trimegah FTSE Indonesia Low Volatility Factor Index akan menempatkan portofolio sebanyak 80-100 persen pada efek bersifat ekuitas yang diterbitkan oleh korporasi yang ditawarkan melalui penawaran umum atau diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia," kata Antony Dirga, Direktur Utama Trimegah AM, Selasa (9/2/2021). Selain terdaftar di FTSE Indonesia Low Volatility Factor Index, reksa dana ini juga memiliki 0 sampai 20 persen pada instrumen pasar uang dalam negeri yang memiliki jatuh tempo tidak lebih dari 1 tahun.
Pemulihan Ekonomi Jadi Momentum PositifKeputusan Trimegah AM menerbitkan Reksa Dana Indeks berbasis saham-saham yang terdaftar dalam FTSE Indonesia Low Volatility Factor Index ini juga memiliki beragam alasan, salah satunya pemulihan ekonomi pada 2021 dan memiliki momentum positif yang akan terefleksikan pada pasar saham Indonesia. Potensi pertumbuhan ekonomi maupun pasar saham ini didukung oleh berbagai faktor internal dan eksternal. Khusus faktor internal, terkait dengan proses distribusi vaksinasi yang berjalan lancar sehingga diharapkan perekonomian akan segera pulih. Dari sisi global, Trimegah AM berekspektasi likuiditas di dunia masih akan melimpah akibat kebijakan-kebijakan akomodatif oleh developed countries. Hal ini diharapkan mampu berdampak positif ke emerging market dan mendukung kinerja Reksa Dana berbasis saham.
Saksikan Video Pilihan di Bawah IniThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Xiaomi Mi 11 Versi Global Resmi Diumumkan, Harganya? Posted: 08 Feb 2021 09:45 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Xiaomi akhirnya secara resmi meluncurkan Mi 11 untuk pasar global, setelah sebelumnya hanya dijual untuk pengguna di Tiongkok. Seperti versi Tiongkok-nya, Mi 11 hadir dengan bentuk bodi yang sama dengan beberapa perubahan sedikit di sisi hardware. Xiaomi Mi 11 versi global tidak hadir dengan varian RAM 12GB dan memori internal sebesar 256GB, dan kemampuan charger yang lebih kecil. Dikutip dari Gizchina, Selasa (9/2/2021), Xiaomi Mi 11 ini hadir dengan dua varian RAM dan memori, yaitu 8GB+128GB dan 8GB+256GB. Lalu bagaimana dengan harganya? Untuk varian standar, Mi 11 akan dijual seharga USD 900 atau sekitar Rp 12,6 jutaan. Sedangkan untuk varian paling tinggi, Xiaomi akan menjual Mi 11 tersebut diharga USD 962 atau sekitar Rp 13,5 jutaan.
Spesifikasi Mi 11Hadir sebagai seri flagship, Xiaomi tak ingin tanggung-tanggung dengan kemampuan hardware seri Mi 11 ini. Disebutkan, Mi 11 hadir dengan layar AMOLED berukuran 6.81 inci (515 ppi), Gorilla Glass victus, refresh rate 120Hz, dan sudah mendukung HDR10+. Soal prosesor, Xiaomi Mi 11 sudah menggunakan Snadragon 888 dan GPU Adreno 660. Kamera Mi 11Lebih lanjut, perusahaan sudah menyematkan tiga kamera belakang yang masing-masing berkemampuan 108MP (wide lens), 13MP (ultrawide), dan 5MP (macro). Sedangkan untuk kamera selfie-nya, Xiaomi memasang kamerea wide lens berkemampuan 20MP. Untuk mendukung performa sehari-hari, Mi 11 sudah menggunakan baterai berkapasitas 4,600mAh. Mi 11 hadir dengan lima varian warna, yaitu black, white, blue, purple, dan khaki. Sayang, belum diketahui dengan pasti kapan ponsel baru Xiaomi ini akan meluncur di global, termasuk di Indonesia. (Ysl/Why) This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
30 Kata Mutiara Cinta Bahasa Inggris dan Artinya yang Indah Posted: 08 Feb 2021 09:45 PM PST Liputan6.com, Jakarta Kata mutiara cinta bahasa Inggris sangat menginspirasi. Pasalnya, orang yang sedang jatuh cinta kerap mencari cara untuk mengesankan orang yang dicintai. Mulai dari perilaku, ucapan, dan bahasa, cinta bisa diungkapkan dengan manis. Tapi, seringkali orang tidak mengungkapkan cinta karena mereka berpikir bahwa aksi berbicara lebih keras daripada kata-kata. Padahal, mengutarakan kata mutiara cinta bahasa Inggris tak bisa dipandang sebelah mata begitu saja. Kata mutiara cinta bahasa Inggris bisa memberi pesan penuh makna. Kata mutiara cinta bahasa Inggris ini juga akan memberi inspirasi untuk menemukan belahan jiwa. Bahkan, rangkaian kata mutiara cinta bahasa Inggris juga sangat cocok apabila dijadikan sebuah status atau caption di media sosial. Di bawah ini Liputan6.com telah merangkum dari berbagai sumber, kata mutiara cinta bahasa Inggris dan artinya tersebut, Selasa (9/2/2021). Kata mutiara cinta bahasa Inggris1. The more I think it over, the more I feel that there is nothing more truly artistic than to love people. Semakin aku memikirkannya, semakin aku merasa bahwa tidak ada yang lebih artistik daripada mencintai orang.
2. Love does not begin and end the way we seem to think it does. Love is a battle, love is a war; love is a growing up. Cinta tidak dimulai dan berakhir seperti yang kita pikirkan. Cinta adalah pertempuran, cinta adalah perang; cinta adalah tumbuh.
3. Each time you love, love as deeply as if it were forever – only, nothing is eternal. Setiap kali kamu mencintai, cintai sedalam-dalamnya seolah-olah selamanya - hanya, tidak ada yang abadi.
4. Love is never lost. If not reciprocated, it will flow back and soften and purify the heart. Cinta tidak pernah hilang. Jika tidak dibalas, itu akan mengalir kembali dan melembutkan serta memurnikan hati.
5. Love is composed of a single soul inhabiting two bodies. Cinta terdiri dari satu jiwa yang mendiami dua tubuh. Kata mutiara cinta bahasa Inggris1. Love is the strange bewilderment which overtakes one person on account of another person. Cinta adalah kebingungan aneh yang menimpa satu orang karena orang lain.
2. Love is a choice you make from moment to moment. Cinta adalah pilihan yang kamu buat dari waktu ke waktu.
3. There is a madness in loving you, a lack of reason that makes it feel so flawless. Ada kegilaan dalam mencintai, kurangnya alasan yang membuatnya terasa begitu sempurna.
4. Love involves a peculiar unfathomable combination of understanding and misunderstanding. Cinta melibatkan kombinasi pemahaman dan kesalahpahaman yang aneh dan tak terduga.
5. The grand essentials of happiness are: something to do, something to love, and something to hope for. Esensi utama kebahagiaan adalah: sesuatu untuk dilakukan, sesuatu untuk dicintai, dan sesuatu untuk diharapkan. Kata mutiara cinta bahasa Inggris1. Love doesn't make the world go 'round. Love is what makes the ride worthwhile. Cinta tidak membuat dunia berputar. Cinta itulah yang membuat perjalanan itu berharga.
2. Be with someone who is proud to have you. Bersamalah dengan seseorang yang bangga memilikimu.
3. Love must be learned, and learned again and again; there is no end to it. Cinta harus dipelajari, dan dipelajari lagi dan lagi; tidak ada akhirnya.
4. Let yourself be silently drawn by the stronger pull of what you really love. Biarkan dirimu secara diam-diam ditarik oleh tarikan yang lebih kuat dari apa yang benar-benar kamu sukai.
5. Those who love deeply never grow old; they may die of old age, but they die young. Mereka yang sangat mencintai tidak pernah menjadi tua; mereka mungkin mati karena usia tua, tetapi mereka mati muda. Kata mutiara cinta bahasa Inggris1. Better to have loved and lost, than to have never loved at all. Lebih baik mencintai dan kehilangan, daripada tidak pernah mencintai sama sekali.
2. Just in case you have forgotten today: You matter. You are loved. You are worthy. You are magical. Jika kamu merasa terlupakan hari ini, ingatlah: Kamu penting, kamu berharga, dan kamu menakjubkan.
3. When the power of love overcomes the love of power the world will know peace. Ketika kekuatan cinta mengalahkan cinta yang berkuasa, dunia akan mengenal kedamaian.
4. Love isn't finding a perfect person. It's seeing an imperfect person perfectly. Cinta bukanlah menemukan orang yang sempurna. Tapi melihat orang yang tidak sempurna dengan sempurna.
5. Age does not protect you from love, but love to some extent protects you from age. Usia tidak melindungimu dari cinta, tetapi cinta sampai batas tertentu melindungimu dari usia. Kata mutiara cinta bahasa Inggris1. Don't ask yourself what the world needs, ask yourself what makes you come alive. And then go and do that. Because what the world needs is people who have come alive. Jangan bertanya pada diri sendiri apa yang dibutuhkan dunia, tanyakan pada diri sendiri apa yang membuatmu menjadi hidup. Dan kemudian pergi dan lakukan itu. Karena yang dibutuhkan dunia adalah orang-orang yang hidup.
2. There is always something left to love. And if you ain't learned that, you ain't learned nothing. Selalu ada sesuatu yang tersisa untuk dicintai. Dan jika kamu tidak mempelajarinya, kamu tidak belajar apa-apa.
3. Love and kindness are never wasted. They always make a difference. They bless the one who receives them, and they bless you, the giver. Cinta dan kebaikan tidak pernah sia-sia. Mereka selalu membuat perbedaan. Mereka memberkati orang yang menerimanya, dan mereka memberkatimu, pemberinya.
4. To be trusted is a greater compliment than to be loved. Dipercaya adalah pujian yang lebih besar daripada dicintai.
5. You learn to speak by speaking, to study by studying, to run by running, to work by working; and just so, you learn to love by loving. All those who think to learn in any other way deceive themselves. Kamu belajar berbicara dengan berbicara, belajar dengan belajar, berlari dengan berlari, bekerja dengan bekerja; dan dengan begitu, kamu belajar mencintai dengan mencintai. Semua orang yang berpikir untuk belajar dengan cara lain menipu diri mereka sendiri. Kata mutiara cinta bahasa Inggris1. Love cures people – both the ones who give it and the ones who receive it. Cinta menyembuhkan orang - baik yang memberi maupun yang menerimanya.
2. Eventually you will come to understand that love heals everything, and love is all there is. Akhirnya kamu akan memahami bahwa cinta menyembuhkan segalanya, dan cinta adalah segalanya.
3. To love unconditionally requires no contracts, bargains, or agreements. Love exists in the moment-to-moment flux of life. Untuk mencintai tanpa syarat, tidak perlu kontrak, tawar-menawar, atau kesepakatan. Cinta ada dalam arus kehidupan.
4. Love does not alter the beloved, it alters itself. Cinta tidak mengubah yang dicintai, itu mengubah dirinya sendiri.
5. Patience is the mark of true love. If you truly love someone, you will be more patient with that person. Kesabaran adalah tanda cinta sejati. Jika kamu benar-benar mencintai seseorang, kamu akan lebih sabar dengan orang itu. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
52 Pembangkit Listrik PLN Bakal Dikoversi dari Solar ke Gas Posted: 08 Feb 2021 09:45 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Pertamina akan bekerja sama dengan PLN dan PGN untuk pembangunan infrastruktur gas alam cair atau Liquefied Natural Gas (LNG). Dalam hal ini Pertamina dan PLN akan mengganti 52 pembangkit listrik yang menggunakan solar untuk dikonversikan menjadi gas. "Pembangkit yang masih menggunakan solar itu kita konversi menjadi gas, tentu ini untuk pembangkit yang dual fuel," kata Direktur PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Komisi VII DPR-RI, Jakarta, Selasa (9/2). Program ini kata Nicke akan diselesaikan dalam waktu 2 tahun. Di tahun ini akan ada 3 pembagkit listrik yang akan dilakukan konversi dari solar ke gas, yaitu Tanjung Selor, Sorong dan Nias. Kemudian, tahap berikutnya akan ada 30 pembangkit yang akan dikonversikan. Namun prosesnya ini tidak akan mudah karena Indonesia merupakan negara kepulauan. Sehingga untuk di Sumatera akan menggunakan konsep pipanisasi baik untuk transmisi maupun distribusi. Sementara untuk di wilayah Indonesia Timur akan menggunakan konsep virtual pipeline. "Suplai gas kalau di Jawa dan Sumatera kan mudah ya karena sudah ada pipanisasi baik transmisi maupun distribusi," kata dia. Sedangkan untuk di Indonesia Timur, LNG Akan diangkut dalam ukuran kecil dan dibagi menjadi 6 kluster. Masing-masing kluster ini memiliki regasifikasi yang nantinya akan dialirkan menggunakan pipa. Konsep ini kata Nicke dinilai lebih baik dari sisi lingkungan dan lebih hemat bagi PLN. "Ini akan kita selesaikan dan saving untuk PLN juga besar disamping tentu ini lebih baik untuk lingkungan," kata dia. Sementara itu untuk suplai natural gas untuk industri tahun lalu dilakukan oleh PGN. Ada 7 sektor industri yang telah ditetapkan dengan harga jual USD 6 per mmbtu. "Ini sudah kita jalankan dan hari ini kita sudah tantang tangan 14 letter of agreement untuk memasok 600 bbtud gas ke 7 sektor industri yang ditetapkan pemerintah," kara dia mengakhiri. Reporoter: Anisyah Al Faqir Sumber: Merdeka.com Pertamina Jamin Stok BBM dan LPG Aman Selama PPKM Jawa-BaliMenyusul pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) atau disebut juga Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di pulau Jawa dan Bali sejak 11 hingga 25 Januari 2021, PT Pertamina (Persero) tetap melakukan pengamanan stok BBM dan LPG dan perketat protokol Covid-19 di seluruh fasilitas Pertamina. Hal tersebut diungkapkan oleh Pjs. Unit Manager Communication, Relations, & CSR Pertamina Regional Jawa Bagian Tengah, Marthia Mulia Asri, dalam jumpa pers virtual Selasa (12/1/2021). "Khusus di wilayah operasi kami yang meliputi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta(DIY), ketahanan stok produk kami per tanggal 10 Januari sebelum PSBB adalah hingga 11 hariuntuk BBM bersubsidi, sementara produk BBM non subsidi hingga 16 hari," ujar Marthia. Konsumsi BBM sebelum PSBB di Jawa Tengah dan DIY, khususnya gasoline mencapai angka11.656 kiloliter (KL) per hari dan untuk gasoil mencapai angka 4.869 KL per hari. Sementara untuk konsumsi LPG berada di angka 4.232 Metric Ton (MT) per hari. "Meskipun sempat mengalami kenaikan pada saat long weekend Natal dan Tahun Baru yanglalu, namun stoknya masih aman di sepanjang libur kemarin. Kami juga sudah menyelesaikanmasa Satgas Natal dan Tahun baru pada 10 Januari yang lalu," ujarnya. Marthia menambahkan, selain pengamanan stok, Pertamina juga kembali melakukan pengetatanprotokol Covid-19, khususnya di fasilitas publik yang dimiliki Pertamina. "Setiap SPBU kami lakukan penyemprotan disinfektan secara rutin selama pandemi, selain itusetiap petugas juga kami berlakukan prosedur dan kelengkapan seperti masker, sarung tangan,face shield, dan tempat cuci tangan," kata Marthia. Ia menambahkan, Pertamina terus menghimbau kepada konsumen dan pelanggan setianya untuk terus menerapkan protokol Covid-19 dimana pun berada tidak terkecuali SPBU dan fasilitas Pertamina lainnya. Konsumsi BBM LPG di Daerah PSBB, Marthia menyebut, ada beberapa daerah di wilayah operasinya yang diberlakukan PSBB. Di Jawa Tengah antara lain Semarang Raya, Solo Raya, dan Banyumas Raya. Untuk di wilayah Semarang Raya terdiri dari Kota Semarang, Kabupaten Semarang, Kota Salatiga, Kabupaten Kendal, Kabupaten Demak, dan Kabupaten Grobogan. Rata-rata konsumsi harian di Semarang Raya sebelum PSBB, di antaranya BBM jenis gasoline berada di angka2.219 kiloliter per hari dan konsumsi BBM jenis gasoil berada di angka 1.194 kiloliter per hari. "Sementara rata-rata konsumsi harian LPG berada di angka 781 MT per hari," terang Marthia. Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Prabowo ke Kader Gerindra: Jangan Mau di Adu Domba Posted: 08 Feb 2021 09:42 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto minta para kader jangan mudah diadu domba dan dibawa ke arah kebencian. Prabowo berpesan kader tetap menjaga semangat persatuan. "Korbankan semangat dihatimu, semangat merah putih, semangat Pancasila, semangat Bhinneka Tunggal Ika, semangat persatuan, jangan mau diadu domba, jangan mau diajak ke arah kebencian," katanya dalam HUT ke-13 Partai Gerindra di kutip Selasa, (9/2/2021). Ikuti cerita dalam foto ini https://story.merdeka.com/2303605/volume-5 Prabowo mengingatkan, Indonesia adalah bangsa yang besar dan majemuk. Bangsa yang terdiri dari banyak suku serta kelompok etnis yang berbeda beda. "Banyak agama yang berbeda beda, banyak budaya yang berbeda beda, tapi satu cita-cita, satu kehendak untuk berbangsa dan bertanah air," kata Prabowo.
** #IngatPesanIbu Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan. Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita. BekerjasamaPrabowo mengajak satu kehendak untuk meraih kesejahteraan bersama. Kuncinya adalah, dia menantang sebagai bangsa untuk mengelola kekayaan negara dengan sebaik-baiknya. Kemudian, bersikap dewasa dan tidak saling benci. "Bisakah kita menjadi bangsa yang dewasa, bisakah kita mengatasi masalah kita tidak saling membenci, tidak saling bertikai, tidak saling mencari kekurangan dan kesalahan, tetapi dengan bekerja sama," pungkasnya. Saksikan video pilihan di bawah ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Audi Marissa Ungkap Perubahan saat Kehamilan Memasuki Trimester 2 Posted: 08 Feb 2021 09:40 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Kebahagiaan tengah dirasakan Audi Marissa. Lantaran usia kandungan istri Anthony Xie sudah memasuki trimester dua. Melalui akun Instagram terverifikasi miliknya, Minggu (7/2/2021), pesinetron Dia Bukan Manusia ini mengungkapkan perubahan pada dirinya. Pemilik nama asli Rana Audi Marissa ini mengunggah fotonya tengah berada di sebuah gedung seorang diri.
Lebih KeceDiakuinya, memasuki kehamilan trimester dua Audi Marissa ingin terlihat cantik. "Trimester 2 ini membuatku ingin terlihat kece," tulisnya.
BedaAudi Marissa mengungkapkan perbedaannya saat baru menjalani kehamilan dengan sekarang. "Beda sekali waktu trimester 1 pengennya dasteran, kuel2 rambut, pake sendal ajah," lanjutnya.
Tak Mau FotoHal lain dirasakan mantan kekasih Billy Davidson kala menjalani trimester pertama. "Dan ga mood buat photo2 😂," ia mengakhiri. Pengalaman SamaAudi Marissa tak sendirian merasakan hal tersebut. Banyak juga warganet yang memiliki pengalaman yang sama dengan pemain film Udah Putusin Aja!. "Aku trimester 1 mandi aja butuh perjuangan mom😂😂," cerita akun @devinitasari12. "Ternyaman sih trimester 2..😍 klo dh 3 mnuju hpl duhh harap2 cemas mo lahiran..," papar akun @noennhye. "Keluhan persis nih kayak aku Kak.. Trimster 1 pgnnya kuel².. Jalan trsmster ke2.. Pgnnya dandan..😂 Katanya usg sih cow.. Tp cow cew asal Sehat .. Sehat² ya Bumil😘😘😘," timpal akun @fatin_msglow. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Pertamina Bakal Impor 7,2 Juta Ton LPG di 2021 Posted: 08 Feb 2021 09:40 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Tahun 2021, Pertamina akan mengimpor LPG dengan volume 7,2 juta metrik ton. Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Nicke Widyawati mengatakan impor LPG ini sudah sesuai dengan kebutuhan LPG tahun 2021 yakni 7,5 juta metrik ton. "LPG seusai alokasi 7,5 juta metrik ton. Itu kita hitung berapa produksi dari kilang atau LPG dalam negeri yang ada peningkatan. Sehingga rencananya tahun 2021, impor LPG 7,2 juta metrik ton," tutur Nicke dalam dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Komisi VII DPR-RI, Jakarta, Selasa (9/2). Nicke menjelaskan dari sisi pasar impor bahan bakar tersebut terbagi menjadi dua kelompok yakni subsidi dan nonsubsidi. Di tahun 2021 ini Pertamina tengah mendorong agar porsi LPG subsidi berkurang sehingga LPG non subsidi menjadi bertambah agar tidak lagi jadi beban pemerintah. "Kita dorong yang PSO (subsidi) ini semakin kecil dan jadi tidak jadi beban, dan non PSO (non-subsidi) kita tingkatkan, itu target kita di 2021," kata dia. Sehingga dia menargetkan tahun ini impor LPG tahun ini menjadi 162 juta barel non subsidi dan 47 ribu bersubsidi. "Jadi target kita 162 juta barel yang non PSO dan PSO 47 ribu barel," kata dia. Dia menambahkan, produksi LPG dalam negeri saat ini sudah ada peningkatan. Hal ini terlihat dari hasil produksi kilang Pertamina atau kilang lainnya di dalam negeri. Diharapkan peningkatan produksi domestik bisa membuat Indonesia mengurangi ketergantungan impor LPG. "Sehingga kita bisa sedikit mengurangi yang seharusnya diimpor," kata dia. Reporter: Anisyah Al Faqir Sumber: Merdeka.com Pertamina Jamin Stok BBM dan LPG Aman Selama PPKM Jawa-BaliMenyusul pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) atau disebut juga Pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di pulau Jawa dan Bali sejak 11 hingga 25 Januari 2021, PT Pertamina (Persero) tetap melakukan pengamanan stok BBM dan LPG dan perketat protokol Covid-19 di seluruh fasilitas Pertamina. Hal tersebut diungkapkan oleh Pjs. Unit Manager Communication, Relations, & CSR Pertamina Regional Jawa Bagian Tengah, Marthia Mulia Asri, dalam jumpa pers virtual Selasa (12/1/2021). "Khusus di wilayah operasi kami yang meliputi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta(DIY), ketahanan stok produk kami per tanggal 10 Januari sebelum PSBB adalah hingga 11 hariuntuk BBM bersubsidi, sementara produk BBM non subsidi hingga 16 hari," ujar Marthia. Konsumsi BBM sebelum PSBB di Jawa Tengah dan DIY, khususnya gasoline mencapai angka11.656 kiloliter (KL) per hari dan untuk gasoil mencapai angka 4.869 KL per hari. Sementara untuk konsumsi LPG berada di angka 4.232 Metric Ton (MT) per hari. "Meskipun sempat mengalami kenaikan pada saat long weekend Natal dan Tahun Baru yanglalu, namun stoknya masih aman di sepanjang libur kemarin. Kami juga sudah menyelesaikanmasa Satgas Natal dan Tahun baru pada 10 Januari yang lalu," ujarnya. Marthia menambahkan, selain pengamanan stok, Pertamina juga kembali melakukan pengetatanprotokol Covid-19, khususnya di fasilitas publik yang dimiliki Pertamina. "Setiap SPBU kami lakukan penyemprotan disinfektan secara rutin selama pandemi, selain itusetiap petugas juga kami berlakukan prosedur dan kelengkapan seperti masker, sarung tangan,face shield, dan tempat cuci tangan," kata Marthia. Ia menambahkan, Pertamina terus menghimbau kepada konsumen dan pelanggan setianya untuk terus menerapkan protokol Covid-19 dimana pun berada tidak terkecuali SPBU dan fasilitas Pertamina lainnya. Konsumsi BBM LPG di Daerah PSBB, Marthia menyebut, ada beberapa daerah di wilayah operasinya yang diberlakukan PSBB. Di Jawa Tengah antara lain Semarang Raya, Solo Raya, dan Banyumas Raya. Untuk di wilayah Semarang Raya terdiri dari Kota Semarang, Kabupaten Semarang, Kota Salatiga, Kabupaten Kendal, Kabupaten Demak, dan Kabupaten Grobogan. Rata-rata konsumsi harian di Semarang Raya sebelum PSBB, di antaranya BBM jenis gasoline berada di angka2.219 kiloliter per hari dan konsumsi BBM jenis gasoil berada di angka 1.194 kiloliter per hari. "Sementara rata-rata konsumsi harian LPG berada di angka 781 MT per hari," terang Marthia. Wilayah Solo RayaUntuk di wilayah Solo Raya terdiri dari Kota Surakarta, Kabupaten Sukoharjo, KabupatenBoyolali, Kabupaten Karanganyar, Kabupaten Sragen, Kabupaten Klaten, dan KabupatenWonogori. "Rata-rata konsumsi harian di Solo Raya sebelum PSBB, di antaranya BBM jenisgasoline berada di angka 2.211 kiloliter per hari, BBM jenis gasoil berada di angka 872 kiloliterper hari, dan konsumsi harian LPG berada di angka 799 MT per hari," imbuh Marthia. Untuk di wilayah Banyumas Raya terdiri dari Kabupaten Banyumas, Kabupaten Purbalingga,Kabupaten Cilacap, Kabupaten Banjarnegara, dan Kabupaten Kebumen. "Rata-rata konsumsiharian di Banyumas Raya sebelum PSBB, di antaranya BBM jenis gasoline berada di angka1.567 kiloliter per hari, BBM jenis gasoil berada di angka 548 kiloliter per hari, dan konsumsiharian LPG berada di angka 629 MT per hari," pungkasnya. Marthia menuturkan pihaknya akan tetap menyiagakan stok BBM dan LPG di daerah yangmenjalankan PSBB dan memonitor perkembangan kebutuhan BBM selama pelaksanaannya. Bagi masyarakat yang membutuhkan informasi seputar produk dan layanan dari Pertamina, bisamenghubungi Pertamina Call Center di nomor 135 maupun melalui aplikasi MyPertamina atauwebsite www.pertamina.com. Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
HPN 2021, Gubernur Sumut Edy Rahmayadi: Tanpa Media Bangsa Ini Tak akan Maju Posted: 08 Feb 2021 09:40 PM PST Liputan6.com, Medan Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi mengatakan, keberadaan pers sangat dibutuhkan, bahkan tanpa pers atau media massa bangsa ini tidak akan pernah maju. Karena pers berfungsi sebagai media informasi, pendidikan, hiburan, dan kontrol sosial. "Itu semua dibutuhkan masyarakat dalam membangun kehidupan," hal tersebut disampaikan Gubernur Edy Rahmayadi saat mengikuti dialog virtual dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2021, yang membahas tema 'Pertarungan Media Massa Konvensional di Era Digital', Senin, 8 Februari 2021, dari Rumah Dinas Gubernur Sumut, Jalan Jenderal Sudirman, Kota Medan. Disebutkan, Sumber Daya Manusia (SDM) untuk menjadi wartawan harus benar-benar orang terpilih, karena dalam bermedia butuh kepercayaan, butuh menerima informasi, dan memberikan informasi untuk membangun kehidupan. "Kita perlu komunikasi dua arah, sehingga wartawan dan media benar-benar dibutuhkan untuk kemajuan, tanpa media bangsa kita tak akan pernah maju," ujarnya. Dalam pertemuan yang dilakukan secara virtual bersama dengan beberapa pimpinan surat kabar yang ada di Sumut, Gubernur Edy turut didampingi Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Sumut, Irman Oemar. ** #IngatPesanIbu Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan. Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita. Peran Media DaringDisampaikan Edy, saat ini bila melihat letak geografis Sumut, maka peran media daring sangat diuntungkan. Sebab, era digital sangat menguntungkan media online, karena tidak semua wilayah di Sumut bisa dijangkau media cetak, namun ada orang yang punya kepentingan yang tidak terpuaskan. "Sehingga melakukan kegiatan yang kontraproduktif, mempengaruhi kepercayaan masyarakat terhadap media online," ucapnya. Menurut Edy, pada satu sisi media konvensional perannya juga masih dibutuhkan. Hal itu terjadi karena beritanya lebih diulas dan lengkap, serta dapat dibaca berulang-ulang. "Sehingga masyarakat lebih mudah memahami isi berita," sebutnya. Terdampak Covid-19Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumut, Hermansyah, yang menjadi salah satu narasumber menyampaikan, saat ini di Sumut sudah banyak media konvensional yang berhenti terbit. "Ada dua media berhenti (tidak tertib) sejak awal tahun 2019, dengan berhentinya dua media ini tentunya mempengaruhi kinerja wartawan," terangnya. Hermansyah juga mengatakan, pandemi Covid-19 ikut membuat terpuruknya keadaan media konvensional. Bahkan tidak hanya media cetak, media online juga terdampak akibat pandemi. "Kita beruntung di Sumut, gubernur kita peduli dengan kesusahan kita, beliau memberikan apresiasi untuk media yang ada di Sumut," tandasnya. Saksikan Video Menarik Berikut ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
KCCI Bagi-Bagi Bantuan untuk Komunitas Hallyu di Indonesia, Cek Cara Daftarnya Posted: 08 Feb 2021 09:36 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Korean Cultural Center Indonesia (KCCI) memberikan kesempatan kepada komunitas Hallyu atau pecinta gelombang Korea di Indonesia untuk mendapatkan bantuan guna menunjang aktivitas di dalam komunitas. Untuk mendapat bantuan tersebut, komunitas perlu mendaftarkan diri dan akan melewati tahap seleksi. Periode pendaftaran tersebut berlangsung mulai 1 Februari hingga 18 April 2021. Komunitas yang dimaksud dikategorikan menjadi dua, yaitu Kategori Bahasa dan Kategori Umum, seperti dalam keterangan tertulis KCCI, Selasa (9/2/2021). Kategori Bahasa ditujukan bagi komunitas yang kegiatannya fokus pada pembelajaran bahasa Korea, sementara Kategori Umum terbuka luas untuk komunitas dari berbagai bidang yang terkait dengan Korea. Contoh untuk Kategori Umum seperti, komunitas pencinta Korea, komunitas yang dibentuk oleh sekolah atau kampus, klub Taekwondo, kelompok pencinta atau pelaku musik tradisional Korea, pencinta K-Drama, studi sejarah, pelaku K-Beauty atau K-Fashion, fandom dari K-Artist, dan lain-lain. Pendaftaran Tidak Dipungut BiayaBagi komunitas Hallyu yang ingin mendaftarkan diri maka dapat dilakukan melalui tautan bit.ly/KHKCCI2021. Pendaftaran ini gratis dan juga terbuka untuk komunitas Hallyu yang berdomisili diberbagai daerah di Indonesia. Setelah tahap pendaftaran, akan dilakukan tahap seleksi berdasarkan informasi yang disampaikan melalui formulir, kemudian pengumuman komunitas terpilih akan dilakukan pada akhir April 2021. Sebagai informasi, jumlah penggemar Hallyu di dunia terus mengalami perkembangan, berdasarkan laporan yang dirilis Korea Foundation (lembaga yang dikelola oleh pemerintah) per bulan September 2020 jumlahnya mencapai 104.777.808 di dunia, dan angka tersebut meningkat dari 99.328.297 pada periode yang sama pada 2019. Begitu juga dengan jumlah komunitas penggemar Hallyu yang meningkat dari 1.799 pada 2019 menjadi 1.835 di 2020 dalam periode yang sama, menurut artikel Korea.net yang berjudul "No. of Hallyu fans worldwide hits 100M milestone: report".
Reporter: Veronica Gita Infografis 5 Tips Cegah Klaster Keluarga Covid-19 Saat Perayaan dan Libur ImlekSaksikan Juga Video Berikut Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Alasan Hero Supermarket Tutup Sejumlah Gerai Giant Posted: 08 Feb 2021 09:35 PM PST Liputan6.com, Jakarta - PT Hero Supermarket Tbk (HERO) menjelaskan kepada Bursa Efek Indonesia (BEI) terkait penutupan sejumlah toko Giant. Perseroan menyatakan, penutupan beberapa toko Giant karena merupakan proses transformasi bisnis yang sedang dilakukan oleh perseroan. Hal in untuk memastikan perseroan dapat bersaing secara efektif dalam bisnis ritel makanan di Indonesia. Perseroan menyatakan ritel makanan telah mengalami peningkatan persaingan dalam beberapa tahun terakhir. Selain itu, kinerja bisnis secara keseluruhan juga sangat terpengaruh oleh pandemi yang sedang berlangsung. "Beragam pembatasan telah memengaruhi operasional toko kami dan pelanggan telah mengubah perilaku belanja serta pola permintaan produk mereka," tulis Direktur PT Hero Supermarket Tbk, Hadrianus Wahyu Trikusomo, dalam keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (9/2/2021). Perseroan telah mengambil tindakan penataan ulang toko untuk memastikan Giant memenuhi preferensi pelanggan yang terus berkembang. "Ini bukan hanya berarti menutup beberapa toko Perseroan, tetapi juga berarti bahwa toko-toko lain sedang ditata ulang dan direnovasi, yang semuanya akan mengarah pada bisnis yang lebih berkelanjutan dan lebih kuat di masa depan," tulis dia.
Kembangkan Guardian dan IKEAPerseroan menyatakan tetap berkomitmen menjadi pemimpin pasar dan mengembangkan bisnis dalam jangka panjang di Indonesia. Perseroan kini memperkuat proposisi pelanggan dalam bisnis makanan. "Kami terus mengembangkan bisnis kami yang lain antara lain toko kesehatan, dan kecantikan Guardian dan IKEA yang berkinerja baik. Perseroan tetap berkomitmen kuat untuk menjalankan bisnis di Indonesia," tulis dia. Adapun penataan kembali ini untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang berubah dengan cepat dan melindungi bisnis di masa depan. Perseroan juga menyatakan tidak memiliki informasi dan kejadian penting lainnya yang material dapat mempengaruhi kelangsungan hidup dan harga saham perseroan. Saksikan Video Pilihan di Bawah IniThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Tarik Minat Masyarakat Pakai Kendaraan Listrik Melalui Aplikasi Charge.IN Posted: 08 Feb 2021 09:33 PM PST Liputan6.com, Jakarta Pemerintah optimis populasi Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) bisa masif mengaspal di jalanan Indonesia dalam waktu dekat. Hal ini didukung dengan adanya aplikasi pengisian baterai berupa Charge.IN hasil terobosan PT Perusahaan Listrik Negara (Persero). Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian ESDM Rida Mulyana menegaskan, kehadiran aplikasi ini justru akan mempermudah pengguna dalam mengontrol dan memonitor pengisian baterai mobil atau motor listrik di stasiun pengisian atau SPKLU. "Kami berharap PLN dapat terus mengembangkan teknologi dalam aplikasi ini, salah satunya penambahan fitur dan kemudahan metode pembayaran yang mempermudah masyarakat dalam pengisian kendaraan listrik dan pada akhirnya menarik minat masyarakat untuk beralih ke KBLBB," ungkap Rida mewakili Menteri ESDM Arifin Tasrif, Selasa (9/02/2021). Sebagai aplikasi charging pertama untuk pengisian di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU), aplikasi ini diharapkan dapat mendukung percepatan program KBLBB seperti yang telah diamanatkan dalam pelaksanaan Peraturan Presiden Nomor 55 Tahun 2019 tentang Percepatan Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai untuk Transportasi Jalan dan dan Peraturan Menteri ESDM Nomor 13 tahun 2020. Dukungan terhadap pembangunan ekosistem KBLBB juga diberikan oleh Kementerian Perhubungan. Pada peluncuran aplikasi Charge.IN yang diadakan secara virtual pada 29/01 lalu, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan, Kementerian Perhubungan telah berkomitmen untuk mendukung program tersebut. Dengan menerbitkan beberapa regulasi terkait KBLBB, salah satunya terkait dengan kesiapan berbagai insfrastruktur bidang pengujian tipe kendaraan bermotor," jelas dia. Program kendaraan listrik ini sendiri sejalan dengan upaya menekan impor BBM dalam Grand Strategi Energi Nasional yang tengah disusun oleh Pemerintah.
Pemerintah telah menargetkan sebanyak 2 juta unit mobil dan 13 juta unit motor listrik pada tahun 2030. Upaya tersebut diharapkan dapat menggantikan konsumsi BBM sekitar 77 ribu barel per hari, sehingga dapat menurunkan emisi GRK sebesar 7,23 juta ton CO2e. Hingga saat ini telah terbangun 101 unit Charging Station pada 73 lokasi yang tersebar di beberapa area seperti SPBU, SPBG, perkantoran, perhotelan, pusat perbelanjaan, area parkir, maupun rest area di sepanjang jalur tol. Di samping itu, Pemerintah juga menyambut baik berbagai upaya PLN dalam mendukung percepatan infrastruktur KBLBB, salah satunya dengan penambahan jumlah SPKLU di berbagai titik lokasi. Sesuai ketentuan Peraturan Menteri ESDM Nomor 13 Tahun 2020, PLN mendapatkan penugasan penyedian infrastruktur pengisian kendaraan bermotor listrik dengan rencana penambahan hingga 24.720 unit untuk 10 tahun ke depan oleh PLN (Persero). "PLN berharap kehadiran Charge.IN dapat mendorong pergerakan penggunaan KBLBB ke depan menjadi lebih masif sehingga pada akhirnya ketika kita semua beraktivitas bersama-sama mengunakan KBLBB, maka akan tercipta udara yang lebih bersih, lebih efisien, membawa bangsa Indonesia menjadi bangsa yang lebih ramah lingkungan dan modern," ungkap Direktur Utama PLN Zulkifli Zain. Bahkan pada 17 Desember 2020, Kementerian ESDM telah melakukan Public Launching KBLBB. Berbagai instansi telah menunjukkan komitmennya dalam mempercepat KBLBB, yaitu untuk penggunaan KBLBB sebanyak 757.139 unit kendaraan roda dua dan 19.220 unit kendaraan roda 4 sampai dengan tahun 2025. (*)
This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Gunung Raung Erupsi, Lion Air Group Kembali Batalkan Penerbangan ke Banyuwangi Posted: 08 Feb 2021 09:32 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Gunung Raung erupsi pada Minggu, 7 Februari 2021. Sebaran abu vulkaniknya mengakibatkan Bandara Internasional Banyuwangi harus ditutup sementara pada Selasa, (9/2/2021) mulai pukul 06.36 WIB hingga pukul 14.00 WIB. Penutupan Bandara Banyuwangi tersebut sebagai upaya menjamin keselamatan dan keamanan. Pasalnya, material abu vulkanik dapat merusak struktur/komponen pesawat udara sehingga membahayakan penerbangan. Penutupan itu juga berdampak pada terganggunya jadwal penerbangan sejumlah maskapai. Lion Air Group menyatakan tiga jadwal penerbangan dari Banyuwangi dan tiga penerbangan menuju Banyuwangi dibatalkan pada hari ini. Ketiga jadwal kedatangan di Banyuwangi yang dibatalkan adalah Wings Air IW-1880 yang terbang dari Surabaya, pukul 09.00 WIB; Batik Air ID-6590 yang terbang dari Bandara Soekarno Hatta Tangerang, pukul 10.00 WIB; dan Lion Air JT-594 yang terbang dari Bandara Soekarno Hatta pukul 06.25 WIB. Sementara, ketiga jadwal keberangkatan dari Banyuwangi yang dibatalkan adalah Wings Air IW-1881 pukul 10.10 WIB tujuan Surabaya; Batik Air ID-6591 pukul 12.20 WIB, tujuan Bandara Soekarno Hatta Tangerang; dan Lion Air JT-593 pukul 09.00 tujuan Bandara Soekarno Hatta, Tangerang. "Kondisi terganggunya operasional dari akibat gunung meletus termasuk force majeure, yaitu keadaan yang terjadi di luar kemampuan sumber daya manusia dan perusahaan," kata Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro, dalam rilis yang diterima Liputan6.com, Selasa (9/2/2021).
Solusi Lion AirDanang mengklaim pihaknya telah menginformasikan pembatalan jadwal tersebut kepada seluruh penumpang. Pihaknya menawarkan dua opsi solusi untuk penumpang yang terdampak, yakni penjadwalan ulang keberangkatan (reschedule) dan melakukan pengembalian dana (refund) sesuai aturan yang berlaku. "Lion Air Group selalu memprioritaskan aspek keselamatan dan keamanan (safety first) sehingga dampak yang kemungkinan timbul dari kondisi tersebut dapat diminimalisir dan diantisipasi sedini mungkin (lebih awal)," ujar dia. "Kami menerima notice to airmen (notam) dari Airnav Indonesia untuk penutupan Bandara Banyuwangi hari ini per pukul 08:50 WIB hingga 14:50 hari ini," ujar Executive General Manager PT Angkasa Pura II (Persero) KC Bandara Banyuwangi Cin Asmoro dalam keterangannya di Banyuwangi, Minggu, 7 Februari 2021. Sebelumnya, Executive General Manager PT Angkasa Pura II (Persero) KC Bandara Banyuwangi Cin Asmoro menyatakan pihaknya menerima notam dari AirNav untuk menutup Bandara Banyuwangi sementara per Minggu, 7 Februari 2021. Data dari BMKG menunjukkan arah semburan abu Gunung Raung menuju ke timur. "Artinya ke daerah bandara, didukung paper test yang hasilnya positif juga. Jadi, kami laporkan ini otoritas bandara wilayah 3 Surabaya, diambil keputusan bandara kami tutup mulai sekitar pukul 08.30 WIB pagi tadi," katanya, beberapa waktu lalu. Cin Asmoro mengatakan hingga Minggu pagi, Bandara Banyuwangi masih beroperasi, dan bandara masih melayani penerbangan pesawat komersil Citilink dari Surabaya, dan lanjut ke Denpasar, serta Citilink rute Jakarta-Banyuwangi. "Namun, setelah itu yang terganggu. Citilink rute Jakarta yang jadwal berangkat dari Banyuwangi pukul 08:10 WIB hari ini delay, menunggu perkembangan kondisi sebaran abu," ujarnya yang dikutip dari Antara. Pada Minggu, Bandara Banyuwangi sebetulnya melayani lima rute penerbangan, yakni Citilink dari Surabaya menuju Denpasar (PP), lalu ada tiga penerbangan rute Jakarta Bandara Soekarno Hatta (CGK)-Banyuwangi (BWX) pulang pergi yang dilayani oleh tiga maskapai, yaitu Citilink, Garuda Indonesia dan Batik Air. Erupsi Tiga GunungSaksikan Video Pilihan Berikut Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Lantik 31 Pejabat, Menteri ESDM Arifin Berpesan Tingkatkan Kinerja demi Capai Target Posted: 08 Feb 2021 09:30 PM PST Liputan6.com, Jakarta Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif melantik 31 orang Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama. Pelantikan berlangsung di lingkungan Kementerian ESDM, pada 1 Februarai 2021. Dari total 31 orang, mereka terdiri dari 25 orang Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama yang mengalami rotasi, 1 orang Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama hasil Seleksi Terbuka. Kemudian 1 orang Direktur Politeknik Energi dan Pertambangan Bandung, 1 orang pejabat fungsional Penyelidik Bumi Ahli Utama, dan 3 orang Pimpinan SKK Migas. Dalam sambutannya, Arifin menyampaikan bahwa pelantikan dan rotasi jabatan ini dilakukan dalam rangka penataan dan penyegaran organisasi di Kementerian ESDM. Selain itu, juga untuk peningkatan kinerja organisasi serta percepatan program-program strategis Kementerian ESDM. "Saat ini masih di awal tahun 2021, waktu yang tepat untuk melakukan evaluasi kinerja sektor energi dan sumber daya mineral, karena pengelolaan energi dan sumber daya mineral diharapkan menjadi penggerak dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat yang erat kaitannya dengan pertumbuhan ekonomi," ujar Arifin, Selasa (9/2/2021). Arifin pun menyampaikan, di tahun 2021 Kementerian ESDM memiliki beberapa program strategis yang menjadi prioritas kebijakan di sektor ESDM. Di bidang migas, pemerintah akan kembali membangun infrastruktur jaringan gas bumi untuk rumah tangga dan pembagian paket konverter kit BBM ke BBG untuk nelayan dan petani. Sementara di bidang minerba, percepatan pembangunan smelter dan penyusunan kebijakan percepatan peningkatan nilai tambah batubara jadi agenda prioritas yang akan dikerjakan. Adapun di bidang ketenagalistrikan dan Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi (EBTKE), pemerintah akan memfokuskan untuk pembangunan infrastruktur pembangkit listrik, transmisi listrik, gardu induk dan pengembangan smart grid. "Kita juga mendorong pemanfaatan kendaraan bermotor listrik berbasis baterai dan kompor induksi listrik," tutur Arifin.
Sedangkan di bidang geologi, modernisasi peralatan sistem mitigasi bencana geologi dan pengembangan pusat informasi geologi akan menjadi perhatian utama Kementerian ESDM. Arifin pun meminta kepada seluruh jajaran pimpinan sektor ESDM untuk terus meningkatkan kinerja dan sinergi serta membuat terobosan program dan kebijakan. Hal itu bertujuan agar program strategis yang ditargetkan tahun ini dapat tercapai dengan baik. "Saya minta kepada seluruh jajaran Kementerian ESDM untuk meningkatkan kinerja dan sinergi serta membuat terobosan, agar target program strategis tersebut dapat tercapai, karena kinerja Kementerian ESDM akan berdampak terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat," tegas Arifin. Tak lupa, Arifin menitip pesan kepada seluruh jajaran Kementerian ESDM untuk terus menjaga dan melaksanakan protokol kesehatan dengan baik dan disiplin untuk mendukung upaya pemerintah dalam penanganan pandemi Covid-19. "Semoga kita selalu diberikan kesehatan terutama di tengah situasi pandemi ini, sehingga kita dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya," tutup Arifin. (*)
This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Disebut Mirip Artefak Kerajaan, 6 Potret Lawas Peralatan Rumah Ini Bikin Nostalgia Posted: 08 Feb 2021 09:30 PM PST Liputan6.com, Jakarta Sudah menjadi rasahasia umum jika masyarakat Tanah Air sering memanfaatkan barang atau peralatan lama yang masih bisa dipakai meski sudah lama. Termasuk peralatan tradisonal yang hingga kini masih sering dijumpai di berbagai daerah. Meski sudah terbilang kuno dan jadul, beberapa peralatan rumah tangga ini masih bisa dipakai dengan baik. Bahkan jika ada yang rusak, masyarakat lebih memilih memperbaiki daripada beli baru. Sederet peralatan ini pun dibagikan oleh warganet di media sosial. Banyak yang menyebutkan jika peralatan jadul tersebut sebagai artefak sejarah zaman kerajaan nusantara. Penasaran seperti apa potret kocaknya? Berikut ini 6 potret lawas peralatan rumah yang disebut artefak kerajaan, yang dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Selasa (9/2/2021). 1. Jadi zaman kerajaan Singosari sudah ada magic com nih?2. Saklar lampu yang bersejarah banget nih, siapa yang pernah punya?3. Nah kalau ini pasti masih banyak yang pakai kan?4. Katrol sumur sudah langka banget ya, banyak yang lebih pilih pakai pompa.5. Kamu pernah punya gagang pintu kayak gini enggak?6. Ini nih peralatan rumah yang benar-benar sudah kuno banget!This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
BRI Buka Lowongan Kerja Gede-gedean, Cek Syaratnya Posted: 08 Feb 2021 09:30 PM PST Liputan6.com, Jakarta - BRI Group kembali membuka lowongan kerja bagi para lulusan S1 dan S2. Pelamar berkesempatan untuk mengembangkan potensi terbaik menjadi pemimpin masa depan melalui BRILian Future Leader Program. Melansir dari situs resminya, Selasa (9/2/2021) posisi yang dibuka, yaitu General Staff dan IT Staff. Berikut adalah lokasi, kualifikasi umum, dan kualifikasi khusus yang harus dipenuhi oleh calon pelamar: Lokasi BRI Group membuka kesempatan untuk berkarir di: 1. PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk - Bank BRI 2. PT. Bank Rakyat Indonesia Agroniaga Tbk. - BRI Agro 3. PT. BRI Multifinance Indonesia - BRI Finance 4. BRINS General Insurance – BRINS5. PT Asuransi BRI Life – BRI Life 6. BRI Ventura Investama – BRI Ventures 7. Yayasan Kesejahteraan Pekerja BRI 8. Dana Pensiun BRI Kualifikasi Umum - S1 atau S2 dari universitas terkemuka dan diutamakan terakreditasi A - IPK minimal 3.00 untuk S1, dan IPK minimal 3.25 untuk S2 - Berusia maksimal 25 tahun untuk lulusan S1 (belum berulang tahun yang ke-26 pada tanggal 1 Februari 2021), dan maksimal 28 tahun untuk lulusan S2 (belum berulang tahun yang ke-29 pada tanggal 1 Februari 2021) - Bersedia mengikuti seluruh tahapan seleksi- Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama proses seleksi hingga diangkat sebagai pekerja tetap BRI atau BRI Group - Bersedia ditempatkan di seluruh unit kerja BRI dan BRI Group - Bersedia menandatangani Surat Perjanjian dengan BRI atau BRI Group apabila dinyatakan diterima sebagai peserta BFLP BRI - Mengikuti seluruh tahapan tes
Kualifikasi KhususKandidat BFLP General merupakan lulusan dari semua fakultas/jurusan. Sedangkan kandidat BFLP IT merupakan lulusan dari Fakultas/Jurusan berikut : - Teknik Informatika - Teknik Elektro - Teknik Telekomunikasi - Teknik Elektro Telekomunikasi - Sistem Informasi - Ilmu Komputer - Teknik Jaringan - Teknik Komputer Bagi pelamar yang berminat untuk melamar, dapat mendaftar melalui https://e-recruitment.bri.co.id. Batas akhir waktu pendaftaran 19 Februari 2021. Di catat ya, hanya kandidat terbaik yang akan dipanggil untuk mengikuti tahap seleksi. BRI tidak pernah memungut biaya apaan perihal rekrutmen, dan tidak bekerja sama dengan lembaga dan institusi termasuk travel agen manapun. Reporter: Anisa Aulia Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
FOTO: TPU Srengseng Sawah 2 Terus Terima Jenazah Covid-19 Posted: 08 Feb 2021 09:30 PM PST Kerabat dan keluarga jenazah kasus COVID-19 mengunjungi pemakaman di TPU Srengseng Sawah 2, Jakarta, Selasa (9/2/2021). TPU Srengseng Sawah 2 yang sudah lebih dari sepekan dibuka untuk pemakaman dengan protokol COVID-19 ini mampu menampung seribu lebih liang lahat. (merdeka.com/Arie Basuki) Petugas yang mengenakan APD membawa peti berisi jenazah dengan protokol COVID-19 di TPU Srengseng Sawah 2, Jakarta, Selasa (9/2/2021). Sudah lebih dari sepekan TPU Srengseng Sawah 2 menerima pemakaman korban COVID-19 dengan jumlah yang dimakamkan sehari maksimal 10 jenazah. (merdeka.com/Arie Basuki) Seorang petugas berjalan di antara makam jenazah dengan protokol COVID-19 di TPU Srengseng Sawah 2, Jakarta, Selasa (9/2/2021). TPU Srengseng Sawah 2 yang sudah lebih dari sepekan dibuka untuk pemakaman dengan protokol COVID-19 ini mampu menampung seribu lebih liang lahat. (merdeka.com/Arie Basuki) Tangis keluarga jenazah kasus COVID-19 mengunjungi pemakaman di TPU Srengseng Sawah 2, Jakarta, Selasa (9/2/2021). Sudah lebih dari sepekan TPU Srengseng Sawah 2 menerima pemakaman korban COVID-19 dengan jumlah yang dimakamkan sehari maksimal 10 jenazah. (merdeka.com/Arie Basuki) Petugas menunggu untuk menguburkan jenazah dengan protokol COVID-19 di TPU Srengseng Sawah 2, Jakarta, Selasa (9/2/2021). TPU Srengseng Sawah 2 yang sudah lebih dari sepekan dibuka untuk pemakaman dengan protokol COVID-19 ini mampu menampung seribu lebih liang lahat. (merdeka.com/Arie Basuki) Petugas yang mengenakan APD membawa peti berisi jenazah dengan protokol COVID-19 di TPU Srengseng Sawah 2, Jakarta, Selasa (9/2/2021). Sudah lebih dari sepekan TPU Srengseng Sawah 2 menerima pemakaman korban COVID-19 dengan jumlah yang dimakamkan sehari maksimal 10 jenazah. (merdeka.com/Arie Basuki) This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
4 Hal yang Disampaikan Jokowi soal Penyelenggaraan Pelayanan Publik Posted: 08 Feb 2021 09:30 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengapresiasi peran Ombudsman sebagai pengawas penyelenggaraan pelayanan publik, terlebih di masa pandemi Covid-19 ini. Menurut Jokowi, situasi krisis ini harus bisa mengubah frekuensi pelayanan yang diberikan pemerintah kepada rakyat. Jokowi menyebut, laporan Ombudsman mencatat, masyarakat cenderung menggunakan saluran pengaduan untuk berkonsultasi mengenai layanan publik. "Saya selalu menekankan bahwa dalam situasi krisis, kita harus mampu mengubah frekuensi dari normal menjadi frekuensi extraordinary. Cara kerja berubah dari rutinitas menjadi cara kerja yang inovatif dan mencari shortcut," kata Jokowi dalam keterangan tertulis, Selasa (9/2/2021). Ikuti cerita dalam foto ini https://story.merdeka.com/2303605/volume-5 Kemudian, Jokowi menilai jika memang pelayanan publik merupakan wajah konkret kehadiran negara di kehidupan masyarakat. Bahkan, kata dia, masyarakat baru menganggap negara hadir apabila mampu memberikan pelayanan publik yang cepat. "Negara disebut hadir jika mampu menyelenggarakan pelayanan publik yang prima, yang cepat, yang profesional dan berkeadilan," terang Jokowi. Berikut 4 hal yang disampaikan Jokowi terkait penyelenggaraan pelayanan publik dihimpun Liputan6.com:
Pentingnya Pelayanan PublikPresiden Joko Widodo atau Jokowi menyebut pelayanan publik merupakan wajah konkret kehadiran negara di kehidupan masyarakat. Bahkan, kata dia, masyarakat baru menganggap negara hadir apabila mampu memberikan pelayanan publik yang cepat. "Negara disebut hadir jika mampu menyelenggarakan pelayanan publik yang prima, yang cepat, yang profesional dan berkeadilan," ujar Jokowi saat memberikan sambutan secara virtual dalam acara peluncuran laporan tahunan Ombudsman RI tahun 2020, Senin, 8 Februari 2021. Dia mengakui, untuk mewujudkan pelayanan publik yang prima bukanlah hal mudah dan dibutuhkan usaha yang berkelanjutan. Bukan hanya itu, kata Jokowi, diperlukan juga transformasi sistem, tata kelola, perubahan mindset, dan perubahan budaya kerja birokrasi Indonesia. "Dari budaya senang dilayani menjadi budaya melayani," ucap dia.
Pemerintah Masih Miliki Peran BesarJokowi menekankan bahwa pemerintah memiliki tugas besar untuk mengubah model pelayanan birokrasi Indonesia yang kaku dan terlalu bersifat administratif. Dia ingin pelayanan birokrasi Indonesia berorientasi pada hasil dan mengutamakan kecepatan serta inovatif. "Ini sebuah kerja besar kita bersama, memerlukan partisipasi dari seluruh elemen masyarakat dan juga memerlukan pengawasan dari Ombudsman Republik Indonesia baik berupa input, baik berupa kritik dan dukungan agar pelayanan publik di negara kita semakin berkualitas," terang Jokowi.
Minta Masyarakat AktifJokowi pun meminta masyarakat untuk aktif melaporkan apabila terjadi potensi maladministrasi pelayanan publik. Menurut dia, semua pihak harus terlibat agar pelayanan publik di Indonesia lebih baik lagi. "Masyarakat harus lebih aktif menyampaikan kritik masukan ataupun potensi maladministrasi dan para penyelenggara pelayanan publik juga harus terus meningkatkan upaya perbaikan-perbaikan," papar dia.
Ombudsman Jadi PengawasJokowi lantas mengapresiasi peran Ombudsman sebagai pengawas penyelenggaraan pelayanan publik, terutama selama pandemi Covid-19 mewabah. Menurut Jokowi, situasi krisis ini harus bisa mengubah frekuensi pelayanan yang diberikan pemerintah kepada rakyat. Laporan Ombudsman mencatat, masyarakat cenderung menggunakan saluran pengaduan untuk berkonsultasi mengenai layanan publik. "Saya selalu menekankan bahwa dalam situasi krisis, kita harus mampu mengubah frekuensi dari normal menjadi frekuensi extraordinary. Cara kerja berubah dari rutinitas menjadi cara kerja yang inovatif dan mencari shortcut," jelas Jokowi. Jokowi menyadari semakin banyak hal yang dicapai dalam pelayanan publik, banyak pula yang harus diperbaiki. Dia pun yakin Ombudsman bisa menemukan kekurangan dalam sistem penyelenggaraan pelayanan publik. Lonjakan Kasus Covid-19 dan Amarah JokowiSaksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Jadwal Piala FA Dini Hari Nanti : MU vs West Ham di 16 Besar Posted: 08 Feb 2021 09:30 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Manchester United bakal menghadapi West Ham United di babak perdelapan final Piala FA. Laga ini akan dimainkan di kandang MU, Old Trafford, Rabu (10/2/2021) dini hari WIB. MU mencoba bangkit di laga ini setelah ditahan Everton 3-3 pada akhir pekan kemarin. Hasil tersebut membuat perjuangan Setan Merah mengejar pimpinan klasemen Manchester City semakin sulit. Peluang memenangkan gelar juara Liga Inggris pun berkurang. Mempertimbangkan itu, pasukan Ole Gunnar Solskjaer bisa berpaling ke Piala FA dalam usaha meraih trofi pada musim ini. Tapi, MU tetap harus berjuang keras. Pasalnya, West Ham bukan lawan mudah. The Hammers sudah menunjukkan kredibilitas dengan menembus papan atas Liga Inggris. Selain duel MU vs West Ham, simak jadwal Piala FA selengkapnya di halaman berikut:
Jadwal pertandinganRabu, 10 Februari 2021 00.30 WIB: Burnley vs Bournemouth 02.30 WIB: Manchester United vs West Ham United Kamis, 11 Februari 2021 00.30 WIB: Swansea City vs Manchester City 02.30 WIB: Sheffield United vs Briston City 02.30 WIB: Leicester City vs Brighton & Hove Albion 03.15 WIB: Everton vs Tottenham Hotspur
Jadwal selanjutnyaJumat, 12 Februari 2021 00.30 WIB: Wolverhampton Wanderers vs Southampton 03.00 WIB: Barnsley vs Chelsea Saksikan Video Piala FA di Bawah IniThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Pengakuan Ari Lasso Terpapar Covid-19, Jalani Perawatan di Rumah Sakit Selama 15 Hari Posted: 08 Feb 2021 09:30 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Ari Lasso menambah panjang daftar selebritas yang terkena Covid-19. Penyanyi yang populer lewat lagu "Misteri Illahi" dan "Hampa" ini mengakui rehat sejenak dari aktivitas di panggung hiburan untuk memulihkan diri dari Covid-19. Melalui saluran YouTube miliknya, Ari Lasso mengumumkan dirinya dan beberapa orang dekat terpapar Covid-19. "Kita bertiga. Saya Ari Lasso, ini Pak Yuyun, dan ini pemain bas Ari Lasso. Kita bertiga penyintas Covid-19. Ya benar, memang gue kena Covid-19," ujar Ari Lasso, Selasa (9/2/2021). Menurut Ari Lasso, semua yang terkena Covid-19 merasakan gejala seperti yang dialami pasien Corona umumnya. Mantan vokalis Dewa-19 itu merasakan efek lain usai dinyatakan positif Covid-19.
Nggak Nyambung"Mulai enggak nyambung antara otak dan mulut," Ari Lasso menggambarkan apa yang dirasakannya saat terpapar Covid-19. Pria berusia 48 tahun ini mengatakan orang pertama yang diketahui positif Covid-19 adalah Yuyun. Awalnya Yuyun merasa tak enak badan dua hari setelah syuting di sebuah stasiun TV.
Manajer PositifCuriga dengan kondisi kesehatannya, Yuyun menjalani swab test PCR dan dinyatakan positif Covid-19. "Kita berkomitmen siapa saja yang positif, harus segera bilang supaya yang lain merasa berkontak erat bisa melakukan PCR. Apalagi Yuyun mengumumkan itu dua hari setelah kita manggung bareng," kata Ari Lasso.
Alami DemamAri Lasso mulai curiga tertular Covid-19 setelah merasakan demam selama beberapa hari. Gejala itu mulai dirasakan pada subuh setelah rekaman. Dari hasil pengecekan suhu, diketahui tubuhnya menghangat sampai 36,9 derajat. Gejala demam masih dirasakan Ari pada malam hari, dengan suhu di atas 37 derajat. "Malamnya hari itu masih, kalau sampai subuh masih berlanjut mulai curiga aku. Ternyata benar besoknya masih demam. Masih tinggi demamnya," kata Ari Lasso.
Dirawat 15 Hari"Hari ketiga aku enggak enak, bangun tidur pertama yang aku lakukan Antigen. Di hari itu enggak demam, tapi aku sudah siap isoman. Selama isoman itu, ternyata hasil CT aku 15.9 dan 16.9," ujar Ari Lasso. Menjalani isolasi di rumah sakit, Ari dinyatakan negatif Covid-19 usai menjalani 15 hari perawatan. "Persis di hari ke-15, dua minggu persis aku negatif, seminggu kemudian negatif. Tapi sampai sekarang napasku masih pendek," tuturnya. (Dream.co.id) This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Presiden Jokowi Sebut Aspirasi Pers Juga Ditampung pada UU Cipta Kerja Posted: 08 Feb 2021 09:28 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo mengatakan aspirasi insan pers telah ditampung dalam Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 atau UU Cipta Kerja. Hal tersebut disampaikan Jokowi pada acara puncak Peringatan Hari Pers Nasional Tahun 2021 di Istana Negara, Rabu 9 Februari 2021. "Saya juga menyadari bahwa industri media sedang terdesak dengan perkembangan media sosial yang sangat masif dan cepat. Saya setuju diperlukan konvergensi dan level playing field yang adil dan sebagian aspirasi ini telah ditampung dalam Undang-Undang Cipta Kerja," kata Jokowi. Jokowi menyebut, pemerintah telah menerbitkan aturan mengenai komunikasi dan penyiaran, meski demikian pihaknya mengklaim masih membuka aspirasi dari awak media terkait UU Cipta Kerja dan turunannya. Ikuti cerita dalam foto ini https://story.merdeka.com/2303605/volume-5 "Barusan terbit Peraturan Pemerintahnya yaitu PP tentang Pos, Telekomunikasi dan Penyiaran, namun demikian pemerintah masih membuka diri terhadap aspirasi dari awak media," katanya. "Saya akan perintahkan kepada menteri-menteri terkait dengan rancangan regulasi yang melindungi publisher agar manfaat ekonomi bisa dinikmati secara berimbang antara media konvensional dengan 'mopen the top yaitu layanan melalui internet," tambah Jokowi.
** #IngatPesanIbu Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan. Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita. Atur Digitalisasi MediaSelain itu, Jokowi mengatakan bahwa UU Cipta Kerja juga sudah mengatur tentang digitalisasi media. "Saya juga telah memperoleh laporan bahwa telah terbit peraturan menteri yang mengatur tata kelola penyelenggara sistem elektronik lingkup privat. Hal ini juga dimaksudkan untuk meningkatkan konvergensi antara media konvensional dengan platform digital," katanya. Pemerintah, menurut Jokowi, akan tetap membuka diri bagi aspirasi dan kritik saran dari insan pers. "Pemerintah terus membuka diri terhadap masukan dari insan pers, jasa insan pers sangat besar bagi kemajuan bangsa selama ini dan di masa yang akan datang," tandasnya. Saksikan video pilihan di bawah ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Kapolri Listyo Sigit Bakal Kunjungi KPK Siang Ini Posted: 08 Feb 2021 09:27 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo direncanakan bakal mengunjungi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Kunjungan Listyo Sigit dijadwalkan sekitar pukul 13.00 WIB dan ditemui pimpinan lembaga antirasuah. "Benar. Siang ini pukul 13.00 terjadwal pertemuan Kapolri dengan pimpinan KPK," ujar Plt Juru Bicara KPK Ipi Maryati Kuding saat dikonfirmasi, Selasa (9/2/2021). Masih belum diketahui apa yang akan dibahas oleh Kapolri dalam pertemuannya dengan pimpinan KPK. Namun kuat dugaan pertemuan akan membahas soal penguatan penegakkan hukum dalam hal pemberantasan tindak pidana korupsi. Listyo Sigit sendiri usai didapuk sebagai Kapolri langsung mengunjungi beberapa lembaga, instansi, dan petinggi negeri, di antaranya PP Muhammadiyah, Nahdlatul Ulama (NU), Rabithah Alawiyah, dan TNI mulai dari KSAD, KSAU, KSAL, hingga Panglima TNI, Mahkamah Agung (MA), serta Jaksa Agung.
Bertemu Jaksa AgungPertemuan dengan Jaksa Agung ST Burhanuddin dilakukan pada Rabu, 3 Februari 2021. Dalam pertemuan yang digelar di Kantor Kejaksaan Agung (Kejagung), Jakarta Selatan, Kapolri membahas sejumlah hal, salah satunya terkait pelayanan publik secara online. "Hari ini selaku Kapolri baru saya harus sowan ke beliau tentunya yang pertama silaturahmi, meningkatkan soliditas, sinergitas antara sesama aparat penegak hukum dalam hal ini Polri dan kejaksaan adalah mitra kami dalam hal penuntutan," tutur Listyo di Kantor Kejagung, Jakarta Selatan, Rabu (3/2/2021). Listyo menyebut, pembahasan pelayanan publik secara online dimaksudkan supaya dapat terintegrasi dengan baik. "Sehingga pada saat masyarakat bagaimana melihat penanganan kasusnya ada satu aplikasi khusus, masyarakat bisa mengikuti seandainya di kepolisian, cukup dengan masuk aplikasi kemudian tidak harus datang karena jarak yang jauh," jelas dia. Selain itu, penanganan kasus diharapkan ke depannya dapat lebih cepat. Sehingga tidak perlu lagi bolak balik melengkapi berkas perkara yang akhirnya dapat memakan waktu lebih lama. "Jadi P19 itu cukup satu kali dan setelah itu bisa langsung segera dilengkapi dan berkas-berkas bisa langsung dikembalikan untuk kemudian di-P21 kemudian segera disidangkan," kata Listyo. Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Tol Cipali KM 122 Ambles, Petugas Terapkan Contra Flow Posted: 08 Feb 2021 09:26 PM PST Liputan6.com, Cirebon - Tingginya curah hujan dengan durasi yang lama tidak hanya membuat sejumlah kawasan di Pantura Jawa Barat tergenang banjir. Ruas jalan di sepanjang Tol Cipali juga ada yang ambles. Dari informasi yang didapat, jalan ambles di Tol Cipali berada di KM 122+400 arah ke Jakarta. Direktur Operasional Astra Tol Cipali, Agung Prasetyo mengatakan, pihaknya hingga saat ini masih mengkaji kedalaman jalan yang ambles termasuk penyebabnya. Belum ada informasi lebih lanjut terkait kedalaman jalan yang ambles tersebut. Agung memastikan akan memberitahukan hasil kajian tersebut sesegera mungkin. "Nanti kami kabarkan lagi informasi lanjutnya setelah mendapat hasil kajian," ujar Agung, Selasa (9/2/2021). Kondisi jalan di lokasi tersebut terpantau retak dan tidak bisa dilalui kendaraan. Jalan Tol Cipali ambles tersebut kini dipasangi rambu dan ditutupi terpal. Sementara itu, sejumlah kendaraan yang menuju ke Jakarta terlihat mulai memadati jalur tersebut.
**Ingat #PesanIbu Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan. Selalu jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita. Contra FlowAstra Tol Cipali memberlakukan contra flow mulai dari Km 117 sampai 126. Rekayasa lalu lintas tersebut berkoodinasi dengan kepolisian setempat. "Rekayasa lalu lintas mulai pukul 01.00 WIB contra flow untuk mengurangi beban pada jalan yang ambles dan mengantisipasi terjadi kemacetan panjang," ujar Agung. Dalam upaya mengurangi kemacetan, Astra Tol Cipalijuga membangunjalur darurat di median jalan. Agung mengatakan pembangunan jalur darurat tersebut diperkirakan memakan waktu tiga hari. Agung mengaku sudah berkoordinasi dengan kontraktor untuk segera menindaklanjuti kondisi jalan tersebut. Agung berharap pengerjaan perawatan jalan pada Km 122+400 bisa dilakukan maksimal. "Perkiraan kami pekerjaan perawatan jalan di KM 122+400 memakan wakt sekitar 2 minggu," sebut Agung. Agung mengimbau agar pengguna jalan untuk tetap mengantisipasi perjalanan sebelum masuk ke jalan tol. Petugas Astra Tol Cipali, kata dia, selalu siaga dalam membantu kelancaran pengguna jalan tol. Simak juga video pilihan berikut ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
KPK Didesak Ungkap Sosok King Maker di Perkara Pinangki-Djoko Tjandra Posted: 08 Feb 2021 09:21 PM PST Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah pihak mendesak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengambil alih dan mengembangkan kasus yang suap, tindak pidana pencucian uang, dan pemufakatan jahat yang dilakukan Pinangki Sirna Malasari. KPK didesak untuk mengungkap sosok King Maker dalam kasus tersebut. "Maka dari itu, pasca-vonis Pinangki, ICW mendesak agar KPK segera mengambil alih dan menerbitkan surat perintah penyelidikan untuk mendalami pihak-pihak lain, terutama menemukan siapa sebenarnya 'King Maker' dalam lingkaran kejahatan Pinangki dan Djoko Tjandra," ujar peneliti Indonesia Corruption Watch (ICW) Kurnia Ramadhana dalam keterangannya, Selasa (9/2/2021). Menurut dia, vonis 10 tahun penjara terhadap Pinangki masih terlalu kecil. Vonis yang dijatuhkan pada Senin, 8 Februari 2021 kemarin terhadap Pinangki itu belum memberikan efek jera. ICW menilai vonis 20 tahun lebih pas diberikan kepada Pinangki. Meski demikian, vonis yang dijatuhkan majelis hakim membuktikan tuntutan yang dilayangkan jaksa terhadap Pinangki sangat rendah. Jaksa penuntut umum pada Kejagung menuntut Pinangki yang merupakan kolega mereka dengan tuntutan 4 tahun penjara. Tuntutan rendah tersebut menurut Kurnia memperlihatkan ketidakseriusan Kejagung dalam menangani perkara Pinangki. ICW menilai masih banyak hal yang belum terungkap dalam penyidikan maupun persidangan terhadap Pinangki. Di antaranya soal alasan Djoko Tjandra percaya dengan Pinangki mengurus persoalan hukumnya di Indonesia. "Adakah pihak yang selama ini berada di balik Pinangki dan menjamin sehingga Djoko Tjandra percaya dengan agenda kejahatan tersebut?" kata Kurnia. Menurut Kurnia, perbuatan jahat yang dilakukan Pinangki ini melibatkan tiga kluster sekaligus, mulai dari penegak hukum, pihak swasta, sampai politisi. Maka dari itu, dia mendesak agar pengembangan perkara Pinangki bisa diambil alih oleh KPK. "ICW tidak berharap penanganan perkara lanjutan ini kembali dilakukan oleh Kejaksaan Agung. Sebab, rekam jejak Korps Adhyaksa dalam menangani perkara ini sudah terbukti tidak dapat menuntaskan sampai pada aktor intelektualnya," kata dia.
Desakan MAKISelain ICW, Masyarakat Anti-Korupsi Indonesia (MAKI) mendesak hal serupa. Koordinator MAKI Boyamin Saiman berharap KPK mampu mengungkap sosok King Maker yang tak mampu diungkap Kejagung dan Majelis Hakim Pengadilan Tipikor. "Dan sekarang tugasnya KPK untuk mengungkap semua peran pihak-pihak lain yang belum bisa terungkap oleh proses-proses penyidikan maupun proses di Pengadilan Tipikor," kata Boyamin Saiman. Boyamin meminta lembaga antirasuah juga menelusuri istilah 'Bapakku' dan 'Bapakmu' sebagaimana yang sudah ia laporkan beberapa waktu lalu. Dia menyatakan siap menggugat KPK jika lembaga antirasuah tidak mencari peran pihak lain yang diduga terlibat dalam skandal Djoko Tjandra. "Ini tugasnya KPK. Dan kalau nanti KPK ini tidak bergerak-bergerak, ya, terpaksa MAKI pasti akan menggugat KPK melalui jalur Praperadilan atas tidak dilanjutkannya proses-proses terkait kasus Djoko Tjandra terkait dengan pihak-pihak lain yang diduga terlibat," kata Boyamin. "Kita tunggu sekitar 3 sampai 4 bulan ke depan. Kalau enggak ada perkembangan, kita gugat Praperadilan," kata dia.
King MakerSebelumnya, dalam sidang vonis terhadap Pinangki, Majelis Hakim Pengadilan Tipikor Jakarta Pusat membenarkan adanya sosok King Maker. "Menimbang bahwa berdasarkan bukti elektronik berupa komunikasi chat menggunakan aplikasi WhatsApp yang isinya dibenarkan oleh terdakwa, saksi Anita Kolopaking, serta keterangan saksi Rahmat telah terbukti benar adanya sosok 'King Maker'," kata Hakim kKetua Ignasius Eko Purwanto. "Majelis hakim telah berupaya menggali siapa sosok 'King Maker' tersebut dengan menanyakannya kepada terdakwa dan saksi Anita karena diperbincangkan dalam chat dan disebut oleh terdakwa pada pertemuan yang dihadiri oleh terdakwa, saksi Anita, saksi Rahmat, dan saksi Djoko Tjandra pada November 2020 namun tetap tidak terungkap di persidangan," kata hakim. Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Mendag Sebut Digitalisasi UMKM Jadi Kunci Pemulihan Ekonomi Posted: 08 Feb 2021 09:20 PM PST Liputan6.com, Jakarta Menteri Perdagangan (Mendag) Muhammad Lutfi mengatakan, pandemi Virus Corona memukul hampir seluruh sektor ekonomi dan UMKM menjadi pihak yang terpukul paling telak. Hal tersebut terlihat dari menurunnya daya beli masyarakat yang sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan usaha UMKM. "Bantuan untuk pelaku UMKM di masa pandemi perlu menjadi perhatian semua pihak. Seperti yang disampaikan oleh Presiden kita harus memanfaatkan krisis yang diakibatkan oleh pandemi Covid-19 menjadi lompatan kesempatan," ujar Lutfi dalam acara Tetap Melaju Bersama Gojek, Jakarta, Selasa (9/2/2021). Lutfi mengatakan, saat ini banyak konsumen yang beralih melalui platform online. Oleh karena itu, pemanfaatan perdagangan online adalah solusi aplikatif yang dapat diadopsi di masa pandemi. UMKM yang merupakan tulang punggung Indonesia, mengarah ke digital merupakan solusi membantu UMKM. "Tidak hanya beradaptasi tetapi juga mengembangkan usahanya ditengah tantangan ekonomi yang terdampak pandemi. Oleh sebab itu, kehadiran karya anak bangsa yang dapat mendorong pengutamaan produk dalam negeri dan memberikan ruang bagi produk RI menjadi salah satu faktor penting bagi penguatan kapasitas dan pemberdayaan UMKM di Indonesia," jelas Mendag.
KolaborasiLutfi melanjutkan, upaya menguatan kapasitas UMKM tidak akan berjalan lancar tanpa kolaborasi yang kuat dari seluruh pihak terkait. Untuk itu, pemerintah saat ini melakukan berbagai program lintas sektor dan bekerjasama dengan swasta untuk menjaga komitmen perdagangan terus berjalan. "Salah satunya mendorong transaksi melalui platform online. Salah satu program pemerintah tersebut adalah program bangga buatan Indonesia yang diluncurkan pada 14 mei 2020 dan mencatat hasil menggembirakan 3,2 juta UMKM telah terdaftar pada 15 November 2020. Program seperti ini perlu dikembangkan untuk menumbuhkan kecintaan masyarakat terhadap produk Indonesia," tandasnya.
Anggun P. Situmorang Merdeka.com Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Alasan Nonton Drama China Symphony’s Romance di Vidio, Kisah Perjalan Cinta dan Musik Posted: 08 Feb 2021 09:20 PM PST Liputan6.com, Jakarta Buat penggemar drama China atau Mandarin jangan lewatkan serial terbaru berjudul Symphony's Romance. Drama yang bergenre komedi romantis ini dirilis pada tahun 2020 lalu. Symphony's Romance sendiri sebenarnya merupakan adaptasi dari sebuah manga berjudul Nodame Cantabile. Serial ini juga pernah dibuat dalam serial drama Korea berjudul Naeil's Cantabile yang diperankan oleh Joo Won dan Shim Eun Kyung. Untuk serial Mandarin Nya sendiri, drama ini dibintangi oleh Steven Zhang dan Jelly Lin sebagai pemeran utamanya. Kehadiran mereka tentu akan menambah keseruan dari serial drama China yang satu ini. Selain itu, ada beberapa alasan menarik yang membuat Anda wajib nonton drama China yang satu ini. Langsung saja, masi simak bersama ulasan menarik seputar Symphony's Romance di bawah ini. Mengangkat tema tentang musikYang menarik dari drama Mandarin yang satu ini adalah tema yang berbeda dari kebanyakan serial percintaan lainnya. Sesuai judulnya, Symphony's Romance mengangkat tema percintaan dengan musik. Dalam hal ini dikisahkan bahwa salah satu bentuk seni yang dapat menyatukan orang-orang adalah musik. Tidak jauh berbeda dari versi manganya, drama ini bercerita tentang dua orang yang ambisius dalam karir bermusiknya. Mereka adalah Li Zhen Yan (Steven Zhang) dan Fang Xiao Wo (Jelly Lin) yang bertemu di sebuah sekolah musikal ternama dan akhirnya saling jatuh cinta satu sama lain. Menghadirkan kisah percintaan yang tidak instanKebanyakan drama akan menghadirkan kisah percintaan tanpa terduga. Namun, hal ini berbeda dengan Symphony's Romance, dimana baik karakter Li Zhen Yan atau Fang Xiao Wo awalnya sama-sama memiliki ambisi untuk berkarir di dunia musik. Pertemuan pertama mereka tidak lah berakhir dengan saling suka satu sama lain. Melainkan, awal pertemuan mereka adalah kecocokan dalam membuat musik dengan harmoni yang indah. Fang Xiao Wo membantu Li Zhen Yan untuk membuat tangga nada yang indah dalam sebuah lagu. Li Zhen Yan memang melihat Fang Xiao Wo sebagai sosok yang unik. Akhirnya jiwa bermusiknya pun kembali berkat wanita itu, kemudian mereka berdua sama-sama membuat lagu yang begitu menyejukan hati. Dibintangi oleh aktor dan aktris ternama TiongkokDrama mandarin Symphony's Romance tidak hanya menarik dari segi tema dan alur ceritanya saja. Banyak deretan aktor dan aktris ternama negeri tirai bambu yang membintangi serial melodrama yang satu ini. Seperti diantaranya adalah, Jelly Lin dan Steven Zhang yang menjadi pemeran utama. Keduanya telah banyak membintangi serial maupun film. Jelly Lin sendiri sudah terkenal dalam serial Beautiful Reborn Flower, sedangkan Steven Zhang sebelumnya telah membintangi Skate Into Love. Selain itu ada pula beberapa bintang yang meramaikan drama ini dengan menjadi pemeran pendukung seperti, Ning Huan Yu, Li Ning, Fang Yuan, Tina Bao, Yang Chen, Liu Qian Wen, dan Chen Jing Yang. Dapat ditonton secara eksklusif di VidioBagi Anda yang penasaran dengan keseruan cerita lengkap dari drama China romantis Symphony's Romance, serial ini bisa disaksikan melalui platform streaming Vidio yang tayang eksklusif mulai hari ini. Ayo tunggu apa lagi, segera download dan berlangganan Vidio Premier sejarang juga untuk menonton tayangan drama seru dari berbagai macam negara, pertandingan olahraga favoritmu hingga streaming radio online bebas iklan kapan pun dan dimana saja. Saksikan video pilihan berikut iniThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
5.518 SPBU Pertamina Sudah Terapkan Digitalisasi Posted: 08 Feb 2021 09:19 PM PST Liputan6.com, Jakarta Digitalisasi Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) merupakan salah satu inovasi yang dilakukan PT Pertamina. Hingga saat ini, program digitalisasi telah menyentuh 5.518 stasiun SPBU. "SPBU yang sudah menjalankan program digitalisasi sebanyak 5.518 SPBU tersebar di seluruh Indonesia," kata Manager Retail PT Pertamina (persero) MOR II Putut Adriatno. Program digitalisasi itu, dikatakan memberikan manfaat yang cukup bagus. Dengan program digitalisasi SPBU, Pertamina bisa memantau langsung dan mengetahui bila stok di SPBU habis. "Nah, Pertamina bisa memantau ketersediaan BBM di SPBU, sehingga bisa dengan cepat melakukan pengiriman BBM ke SPBU saat stok sudah menipis," ungkap Putut. Selanjutnya, dalam rangka menjalankan penugasan dengan digitalisasi SPBU, Pertamina dapat memantau dan mendata konsumen yang membeli BBM di SPBU dengan menggunakan cashless program. Di mana konsumen dapat membeli BBM tanpa harus membayar tunai di masa pandemi seperti saat ini. "Meskipun kita dihadapkan dengan kondisi pandemi, semangat transformasi Pertamina yang berkelanjutan tetap kami gaungkan sebagai bagian dari komitmen mewujudkan visi sebagai perusahaan energi global serta mewujudkan kemandirian energi nasional," jelas dia. Program ini juga turut mendorong Pertamina mempercepat proses transformasi digital. Selain di sisi upstream, midstream, dan corporate. Tidak kalah pentingnya pada sisi downstream yakni digitalisasi 5.518 SPBU sudah diselesaikan. Dari digitalisasi SPBU, kata dia, tentunya akan memiliki dampak positif bagi Pertamina karena akan menyediakan data dan informasi yang akurat serta real time. Data dan informasi inilah yang akan digunakan Pertamina sebagai alat untuk melakukan keputusan strategis dalam memastikan kehandalan suplai dan pelayanan bagi masyarakat. Tak hanya kehandalan suplai, digitalisasi SPBU juga telah menjalankan monitoring penjualan BBM subsidi khususnya Solar JBT, salah satunya dengan pencatatan nomor polisi kendaraan dengan menggunakan sistem Pre-Purchase yang hingga saat ini telah mencapai 82 persen dari total transaksi perhari.
Teknologi LainUntuk penggunaan teknologi video analytic (penggunaan kamera) sedang dikaji dari berbagai aspek. "Tentu kita tidak berhenti sampai disini. Selanjutnya Pertamina telah menyiapkan pengembangan sistem lebih lanjut menggunakan data dan informasi yang didapat dari digitalisasi SPBU, yakni Sistem Autoreplenishment dan Sistem Prepurchase pembelian BBM Subsidi," ungkap dia. Dari segi manfaat utama yang dapat dirasakan setelah selesainya digitalisasi SPBU, jelas Putut, secara real time dapat melakukan monitoring penjualan. Kemudian pemantauan stok yang tersedia di SPBU, monitoring penerimaan BBM saat bongkar muat dari mobil tanki, dan mengembangkan auto scheduling dalam pengiriman BBM ke SPBU. "Dengan demikian, digitalisasi SPBU ini bisa membantu kami memastikan penyaluran BBM yang tepat sasaran dan memastikan keadaan stok di SPBU selalu dalam kondisi aman untuk melayani kebutuhan masyarakat," cetusnya. Selain itu, digitalisasi SPBU juga menawarkan manfaat bagi masyarakat dalam proses transaksi di SPBU. Digitalisasi memperkuat jaringan SPBU dalam menawarkan metode pembayaran non tunai melalui Aplikasi MyPertamina. Melalui aplikasi MyPertamina masyarakat juga ditawarkan berbagai loyalty program seperti promo dan penawaran khusus untuk pembelian produk ritel Pertamina. "Banyak keuntungan yang dapat dinikmati tentunya. Ini adalah upaya Pertamina mendorong masyarakat ke era digital serta memastikan pelanggan Pertamina merasakan customer experience yang memuaskan," jelasnya. Digitalisasi SPBU ini, ditegaskan, merupakan wujud komitmen sinergi BUMN yang nyata untuk kepentingan masyarakat serta negara. Saksikan Video IniThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Banjir Susulan Melanda 51 Desa di 13 Kecamatan di Sambas Kalbar Posted: 08 Feb 2021 09:17 PM PST Liputan6.com, Sambas - Banjir susulan melanda 51 desa di 13 kecamatan di Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat. Selain hujan deras, banjir juga disebabkan limpahan air dari daerah lain di hulu. Pelaksana Harian (PLH) Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sambas, Yusran, Selasa (9/2/2021) mengatakan, untuk ketinggian air dan wilayah yang terdampak parah, masih dalam pendataan dan akan diadakan koordinasi dalam waktu dekat. "Data sementara kecamatan yang terdampak parah adalah Kecamatan Sejangkung, Sajingan Besar dan Galing. Untuk kecamatan yang lain masih dalam pendataan," katanya. Terkait bantuan, Pemerintah Kabupaten Sambas telah menyalurkan. Kemudian bantuan yang ada ke masyarakat terdampak juga berdatangan dari berbagai pihak baik mandiri maupun organisasi kemasyarakatan. "Pemkab Sambas telah menyalurkan bantuan berupa beras, mi instan dan sandang kepada korban bencana banjir. Bantuan serupa dari pihak-pihak lain seperti ormas dan lembaga usaha lainnya juga telah tersalurkan kepada masyarakat baik secara sendiri-sendiri maupun melalui pemda," katanya. Sementara itu, Kepala Desa Sendoyan, Kecamatan Sejangkung Juliansyah membenarkan bahwa di daerahnya mulai hari ini kembali terendam banjir. Banjir terjadi karena curah hujan yang tinggi dan diduga ada air kiriman Kecamatan Ledo, Kabupaten Bengkayang. "Bulan lalu kami sudah kebanjiran dengan ketinggian capai 80 sentimeter. Nah, hari ini air signifikan mulai naik dan ketinggian sudah mencapai 50 sentimeter. Belasan rumah warga terendam banjir saat ini," katanya.
**Ingat #PesanIbu Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan. Selalu jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita. Simak juga video pilihan berikut ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Hasil dan Klasemen Liga Inggris : Manchester United Tertahan, Liverpool Babak Belur Posted: 08 Feb 2021 09:17 PM PST Liputan6.com, Jakarta- Pekan 23 Liga Inggris telah rampung. Banyak hasil mengejutkan, namun empat besar klasemen Liga Inggris tidak berubah. Manchester City dan Manchester United masih berada di dua teratas. Manchester City berhasil memperlebar jarak dari MU setelah secara luar biasa membantai tuan rumah sekaligus juara bertahan Liverpool 4-1 di Anfield. Kemenangan besar City ini tidak lepas dari blunder kiper Liverpool Alisson Becker yang sudah kali membuat kesalahan fatal. City pun kini unggul lima poin dari MU. Mereka juga masih menyimpan satu laga tunda. MU sendiri pada pekan 23 Liga Inggris gagal meraih kemenangan. Setan Merah ditahan imbang 3-3 oleh Everton setelah Dominic Calvert-Lewin membuat gol di detik akhir pertandingan. Hasil imbang ini hampir membuat MU tergusur dari posisi dua klasemen Liga Inggris. Untungnya peringkat tiga Leicester City juga gagal menang setelah ditahan Wolverhampton Wanderers tanpa gol.
Hasil Liga Inggris
Aston Villa 1-0 Arsenal Burnley 1-1 Brighton Newcastle 3-2 Southampton Fulham 0-0 West Ham MU 3-3 Everton Tottenham 2-0 WBA Wolverhampton 0-0 Leicester Liverpool 1-4 City Sheffield 1-2 Chelsea Leeds 2-0 Palace Klasemen Liga Inggris
Saksikan Video Menarik IniThis posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Lirik Hidup Ini adalah Kesempatan, Sarat Pesan Mendalam Posted: 08 Feb 2021 09:15 PM PST Liputan6.com, Jakarta Sebagai umat Kristen, tentunya sudah tidak asing dengan lagu berjudul "Hidup Ini adalah Kesempatan". Ya, lagu ini merupakan lagu yang diciptakan oleh Pendeta Wilhelmus Latumahina. Beliau dikenal sebagai Ketua Umum Persatuan Masyarakat Kristen Indonesia Timur (PMKIT). Lagu "Hidup Ini adalah Kesempatan" sendiri dirilis pada 2015. Pendeta Wilhelmus Latumahina sendiri, lahir pada 2 November 1955, dan meninggal pada 12 Mei 2020 pada usia 64 tahun di sebuah rumah sakit di daerah Tangerang Selatan, Banten. Kendati demikian, karya-karyanya tentu sangat membekas di benak umat. Sebenarnya, Pendeta Wilhelmus Latumahina sebelum menjadi pendeta, dirinya merupakan salah satu pegawai negeri. Pendeta Wilhelmus Latumahina lulus kuliah dari perguruan tinggi Pajak, kemudian melanjutkan karir di Departemen Pajak. Bahkan, Pendeta Wilhelmus Latumahina sempat menjadi kepala cabang di sana. Sebenarnya, kehadiran lagu dengan judul "Hidup Ini adalah Kesempatan" berawal pada 2004. Tepatnya saat anak sulung dari Pendeta Wilhelmus Latumahina dipanggil Tuhan lewat musibah kecelakaan lalu lintas. Kemudian, diwaktu yang sangat sedih tersebut, Pendeta Wilhelmus Latumahina duduk dalam keheningan kemudian merenung akan kehidupan. Untuk mengulas lebih dalam mengenai lagu berjudul "Hidup Ini adalah Kesempatan", berikut ini Liputan6.com telah merangkumnya dari berbagai sumber, Selasa (9/2/2021). Lirik Lagu "Hidup Ini adalah Kesempatan"Hidup ini adalah kesempatan Hidup ini untuk melayani Tuhan Jangan sia-sia, waktu yang Tuhan 'bri Hidup ini hanya sementara
Sekuntum bunga di pagi hari Mekar indah harum, di padang yang hijau Demikian Tuhan mendandani rumput Gugur bunga bila panas terik
Oh Tuhan, pakailah hidupku Selagi aku masih kuat Satu saat aku, 'tak berdaya Hidup ini sudah jadi berkat
Oh Tuhan, pakailah hidupku Selagi aku masih kuat Satu saat aku 'tak berdaya
Hidup ini sudah jadi berkat Hidup ini sudah jadi berkat (sudah jadi berkat) Hidup ini sudah jadi berkat (Hidup ini sudah menjadi berkat) Pesan dalam Lagu "Hidup Ini adalah Kesempatan"Jika diresapi secara mendalam, sebenarnya lagu berjudul "Hidup Ini adalah Kesempatan" tersebut membawa pesan atau ajakan yang tentunya sangat kuat perihal pilihan melayani Tuhan. Lewat lagu ini, Pendeta Wilhelmus memberi kesadaran, jika di dalam tiap orang terbaptis sudah melekat predikat sebagai pelayan. Kemudian, kesediaan melayani adalah bentuk rasa syukur seseorang yang bersangkutan atas karya besar Allah di dalam diri Yesus Kristus yang sudah merelakan diri datang ke dunia, melayani, mengalami derita disiksa, mati, serta bangkit dari alam maut. Selain itu, lewat lagu ini manusia coba disadarkan kembali, bahwa kehidupan manusia ada di dalam sebuah rentang waktu. Manusia tidak punya banyak waktu untuk hidup di dunia. Bahkan tidak ada sorang pun yang tahu kapan dirinya akan dipanggil untuk kembali ke sisi-Nya. Intinya, banyak orang yang sudah diberi kesempatan untuk hidup lebih lama. Ada juga orang yang diberikan kesempatan hidup dengan waktu sangat sebentar. Hal ini sebenarnya bukan tentang berapa lama waktu yang Tuhan beri ke manusia, akan tetapi bagaimana sebagai seorang manusia dapat memanfaatkan waktu tersebut sebaik-baiknya. Jadi, jangan sia-siakan kesempatan ini dengan melakukan hal-hal yang Tuhan tidak kehendaki. Setiap orang dipanggil menggunakan kesempatan hidup untuk memberkati orang lain. Cara Memanfaatkan Waktu dalam Kehidupan1. Lakukan kegiatan sesuai porsi Jangan terlena dan berlebihan untuk melakukan sebuah kegiatan. Lakukan segalanya dengan takaran yang pas, tentu agar waktu yang diberikan Tuhan tidak terbuang sia-sia.
2. Tentukan prioritas Untuk memanfaatkan waktu dalam kehidupan, coba untuk menentukan prioritas sebelum mulai menjalankan sebuah kesibukan. Terutama jika memang beban dari kegiatan yang akan digunakan cukup banyak. Patikan untuk menentukan prioritas di awal agar tidak kelabakan saat menjalankannya.
3. Tentukan target Agar waktu yang ada bisa digunakan dengan maksimal, jangan lupa untuk menentukan target yang akan diraih. Hal ini agar tiap detik, menit, jam, hari, bahkan bulan, bisa digunakan dengan semaksimal mungkin. Tentunya dengan adanya target ini, akan menjadikan waktu yang akan datang bisa digunakan dengan maksimal dan optimal.
4. Jangan lupa dengan lingkungan sekitar Pernahkan saking sibuknya dengan sebuah kegiatan, hingga membuat lupa orang sekitar? Pasalnya, masalah waktu tidak hanya masalah diri sendiri. Ada orang di sekitar yang juga butuh kehadiran Anda secara fisik. Kendati di masa yang serba maju ini, kehadiran langsung masih menjadi sesuatu yang penting. Jadi, jangan lupa luangkan waktu untuk keluarga dan sahabat.
5. Dunia bukan segalanya Meski sudah memanfaatkan waktu di dunia dengan sebaik mungkin, namun ingat, jika dunia bukan segalanya. Jangan lupa untuk selalu berdoa dan berserah diri pada Tuhan, karena kehidupan setelah dunia tidak kalah penting dan merupakan prioritas untuk dipikirkan. This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Jemaah Terinfeksi COVID-19, Arab Saudi Tutup 10 Masjid Posted: 08 Feb 2021 09:12 PM PST Liputan6.com, Riyadh- Kementerian Urusan Agama Arab Saudi telah menutup sementara 10 masjid di seluruh negara tersebut setelah ditemukannya kasus Virus Corona COVID-19 yang dialami oleh sejumlah jemaah dan staf. Dikutip dari Gulf News, Selasa (9/2/2021) Departemen Masjid di Provinsi Al Dalam juga ditutup setelah direktur dan enam karyawannya dinyatakan positif COVID-19. Masjid-masjid yang ditutup termasuk tiga masjid di wilayah kegubernuran Horaimilah dan masing-masing satu di Al Aflaj dan Al Dalam. Penutupan juga dilakukan pada tiga masjid lainnya di wilayah Perbatasan Utara dan masing-masing di kegubernuran Al Mandaq di Al Baha dan Dammam di wilayah Timur. Kementerian Arab Saudi tersebut juga mengatakan bahwa masjid akan ditutup selama 24 hingga 48 jam untuk sterilisasi, dan kemudian akan dibuka kembali untuk jemaah setelah proses desinfeksi selesai. Sementara itu, jika imam atau muazin terinfeksi, mereka akan diganti sementara untuk melaksanakan tugasnya di masjid.
** #IngatPesanIbu Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan. Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita. Imbauan Pencegahan COVID-19 kepada WargaKementerian Urusan Agama Arab Saudi juga meminta jemaah untuk melakukan semua tindakan pencegahan yang disetujui oleh otoritas setempat, seperti pemakaian masker, membawa sajadah dari rumah, dan menjaga jarak agar aman dari risiko penularan. Pihak berwenang Arab Saudi juga mendesak warga untuk melaporkan bila adanya pelanggaran atau kelalaian dalam menerapkan tindakan pencegahan. Per Senin (8/2), Arab Saudi melaporkan 356 kasus baru Virus Corona COVID-19, menjadikan totalnya sebanyak 370.634. Infografis 4 Tips Ciptakan Sirkulasi Udara di Ruangan Cegah COVID-19Saksikan Video Berikut Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
Pertamina Bangun 500 Ribu Jaringan Gas Rumah Tangga di 2021 Posted: 08 Feb 2021 09:10 PM PST Liputan6.com, Jakarta - PT Pertamina (Pertamina) fokus membangun jaringan gas rumah tangga di 2021. Langkah ini dijalankan agar terjadi penurunan penggunaan LPG dan impor. Targetnya, jaringan gas yang dibangun di 2021 mencapai 500 ribu untuk semua rumah tangga di 24 kota. "Untuk gas dan LNG, kita fokus ke jaringan gas agar bisa menurunkan penggunaan PLG dan impor," kata Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati, dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Komisi VII DPR-RI, Jakarta, Selasa (9/2/2021). Dari 500 ribu jaringan gas yang dibangun, hanya 130 ribu jaringan rumah tangga yang menggunakan APBN. Sedangkan sisanya sebanyak 369 ribu merupakan jaringan gas mandiri. "Dari APBN sebanyak 130 ribu sambungan rumah tangga dan non APBN sisanya yaitu 369 ribu sambungan rumah tangga," kata Nicke. Pembangunan jaringan gas ini akan dilakukan oleh sub holding PGN dan Pertagas bersama timnya. Selain itu, Pertamina tahu ini sedang membangun 4 terminal LPG di Indonesia Timur. "Kita sedang membangun 4 terminal LPG yang dapat diselesaikan tahun ini di Indonesia Timur," kata Nicke. Sehingga untuk BBM, Pertamina memiliki 14 tangki yang dibangun. Sebanyak 12 diantaranya sudah selesai. Sisanya, 2 tangki lagi akan selesai di tahun ini. "Yang 2 tangki ini kita selesaikan tahun ini di Waingapu dan Maumere," kata dia. Dengan begitu, kata Nicke infrastruktur BBM dan LPG di Indonesia Timur bisa selesai di tahun 2021. "Kita percepat penyelesaiannya untuk segera dipakai di Indonesia Timur," kata Nicke mengakhiri. Reporter: Anisyah Al Faqir Sumber: Merdeka.com 135 Ribu Jaringan Gas Rumah Tangga Terpasang di 2020Sebelumnya, 135.286 jarigan gas kota (jargas) terbangun sepanjang 2020. Adapun total sampai 2020, sudah ada 673 ribu sambungan gas rumah tangga. Pembangunan infrastruktur jaringan gas tersebut dilakukan di 23 kota dan kabupaten di seluruh Indonesia. "Tahun 2020 ada 135 ribu sambungan gas rumah tangga," kata Menteri ESDM, Arifin T, Jakarta, Kamis (7/1/2021). Program sambungan gas rumah tangga ini dinilai lebih praktis, bersih dan aman dibandingkan dengan penggunaan tabung LPG 3 kilogram. Arifin mengatakan pada tahun 2021 ditargetkan akan ada 120.776 sambungan gas ke rumah tangga. Sehingga pada akhir tahun nanti akan ada 794 ribu sambungan rumah jaringan gas. Sementara itu, realisasi lifting minyak dan gas bumi tahun 2020 sebesar 1.682 mboepd atau 99,1 persen dari yang ditargetkan yaitu 1.697 mboepd. "Lifting migas tahun 2020 mencapai 1.682 mboepd atau 99,1 persen dari yang ditargetkan," kata Arifin. Capain ini terdiri dari lifting minyak bumi sebesar 705 mbopd dari target 707 mbopd. Sedangkan lifting gas sebesar 992 mboepd dari target 975 mboepd. Arifin menargetkan tahun 2021 lifting minyak bumi dan gas sebesar 1.712 mboepd. Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:This posting includes an audio/video/photo media file: Download Now |
You are subscribed to email updates from Liputan6 RSS. To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google, 1600 Amphitheatre Parkway, Mountain View, CA 94043, United States |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar