Kamis, 03 Juli 2008

Liputan6 : RSS2 Feed

Liputan6 : RSS2 Feed

Pengamanan Pelabuhan Merak Diperketat

Posted: 03 Jul 2008 11:21 PM CDT

Kasus Terorisme - 2008-07-04 09:58:53
Pengamanan Pelabuhan Merak Diperketat
Petugas memeriksa kendaraan yang memasuki Pelabuhan Merak. Pengamanan di Pelabuhan Merak, Banten, diperketat guna mempersempit ruang gerak jaringan teroris yang hendak menyeberang ke Pulau Jawa. Masih ada anggota kelompok teroris Jamaah Islamiyah yang belum tertangkap dan diduga lari ke Pulau Jawa.

Kebakaran Hanguskan Rumah dan Warung

Posted: 03 Jul 2008 11:21 PM CDT

Kebakaran - 2008-07-04 09:58:01
Kebakaran Hanguskan Rumah dan Warung
Sebuah rumah dan warung makan dini hari tadi ludes terbakar. Api yang belum diketahui asalnya itu dalam sekejap membesar dan menghanguskan rumah warung berserta isinya. Kerugian diduga mencapai ratusan juta rupiah.

Venus dan Serena Bertemu di Final

Posted: 03 Jul 2008 11:21 PM CDT

Tenis - 2008-07-04 07:33:32
Venus dan Serena Bertemu di Final
Petenis AS Venus Williams lolos ke final Wimbledon setelah di babak sebelumnya mengalahkan petenis Rusia Elena Dementieva. Di partai final Venus harus menghadapi saudaranya, Serena. Artinya, menjadi final ketiga bagi Williams bersaudara.

Peraih Medali Emas Dijanjikan Rp 100 Juta

Posted: 03 Jul 2008 11:21 PM CDT

PON 2008 - 2008-07-04 07:33:22
Peraih Medali Emas Dijanjikan Rp 100 Juta
Kontingen Sumut memasang target meraih 20 medali emas pada PON XVII. Untuk memotivasi para atlit, Pemprov dan KONI Sumut berjanji akan memberikan bonus Rp 100 juta bagi atlet yang meraih medali emas dalam perhelatan akbar empat tahunan ini.

Domenech Tetap Tangani Prancis

Posted: 03 Jul 2008 11:21 PM CDT

Sepakbola - 2008-07-04 07:31:29
Domenech Tetap Tangani Prancis
Raymond Domenech (tengah). Raymond Domenech tetap dipercaya Federasi Sepak bola Prancis untuk menangani tim nasional. Domenech yang kini dibebani tugas harus meloloskan Prancis ke Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan.

Warga Antre Meski Stok SPBU Kosong

Posted: 03 Jul 2008 11:21 PM CDT

BBM - 2008-07-04 07:24:07
Warga Antre Meski Stok SPBU Kosong
Antrean kendaraan di sebuah SPBU di Kendari, Sultra. Kelangkaan BBM di Kendari, Sultra, makin luas dalam empat hari terakhir. Warga harus antre meski SPBU tak memiliki stok. Di Polewali, Sulbar, kelangkaan BBM sejak sepekan terakhir menyebabkan antrean panjang kendaraan.

LDU Quito Juara Copa Libertadores

Posted: 03 Jul 2008 11:21 PM CDT

Copa Libertadores - 2008-07-04 07:20:17
LDU Quito Juara Copa Libertadores
LDU Quito mencetak sejarah dengan menjadi tim Equador pertama yang meraih gelar juara Copa Libertadores. LDU Quito menaklukan klub asal Brasil Fluminense lewat adu penalti yang berkesudahan 3-1 pada laga final kedua.

Jam Kerja Pabrik Akan Diatur Pemerintah

Posted: 03 Jul 2008 11:21 PM CDT

Listrik - 2008-07-04 07:05:58
Jam Kerja Pabrik Akan Diatur Pemerintah
Pemerintah akan menyusun langkah konkret penghematan energi di antaranya dengan mengatur jam kerja industri. Agar aturan mainnya jelas dan ada sanksi, gerakan hemat energi nasional akan dituangkan dalam surat keputusan bersama menteri terkait.

BI Rate Naik Menjadi 8,75 Persen

Posted: 03 Jul 2008 11:21 PM CDT

Suku Bunga - 2008-07-04 06:57:47
BI Rate Naik Menjadi 8,75 Persen
Gubernur BI Boediono (tengah) mengumumkan kenaikan BI Rate. Otoritas Moneter Bank Indonesia menaikkan suku bunga acuan BI Rate ke level 8,75 persen. Sebelumnya BI Rate ada di level 8,5 persen. Kenaikan ini untuk meredam inflasi susulan akibat dampak kenaikan harga BBM dan peningkatan harga bahan pangan.

Tarif Penyeberangan di Pelabuhan Ketapang Naik

Posted: 03 Jul 2008 11:21 PM CDT

Transportasi - 2008-07-04 06:31:50
Tarif Penyeberangan di Pelabuhan Ketapang Naik
Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur. Sepeda motor naik menjadi Rp 15.500 dari sebelumnya Rp 14.500 sekali jalan. Mobil sedan dan roda empat lainnya menjadi Rp 96 ribu dari sebelumnya yakni Rp 95 ribu. Sedangkan untuk truk kenaikan tarif Rp 148 ribu.

Tidak ada komentar: